WAWASAN 25 Juni 2016

Page 1

■ Sabtu Legi ■ 25 Juni 2016 Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000

TAHUN KE-31 NO: 83

TERBIT 20 HALAMAN - ISSN 0215-3203

Partai Penebusan LENS - Portugal boleh berlega hati setelah mampu menembus babak 16 besar Piala Eropa 2016, meskipun tanpa meraih kemenangan di laga babak penyisihan. Namun Cristiano Ronaldo, su-

KPK Larang PNS Pakai Mobdin untuk Mudik JAKARTA - Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali mengimbau pegawai negeri dan penyelenggara negara untuk menolak gratifikasi. Hal ini didasari Undang-undang No. 20 tahun 2001 jo. UU No 31 tahun 1999 tentang Tindak Pidana Korupsi. “Namun, apabila dalam keadaan tertentu terpaksa menerima gratifikasi, maka wajib dilaporkan kepada KPK dalam 30 hari kerja sejak diterimanya gratifikasi tersebut,” ujar Direktur Gratifikasi KPK Giri Suprapdiono dalam pernyataannya, Jumat (24/6). KPK juga mengimbau pegawai negeri dan penyelenggara negara untuk tidak meminta dana atau hadiah sebagai tunjangan hari raya (THR) atau dengan sebutan lain, baik secara langsung ataupun tertulis kepada masyarakat atau perusahaan. Sebab, tindakan tersebut merupakan benBersambung ke hal 7 kol 3

Ramadan dan Solidaritas Umat Dr. H. Sholihan, M.Ag. (Ketua Komisi Ukhuwah Islamiyah MUI Jateng) ISLAM sangat menjunjung tinggi persaudaraan, karena persaudaraan merupakan prasyarat bagi terbentuknya solidaritas umat. Solidaritas umat adalah Foto: Dok suatu kondisi yang di dalamnya terdapat rasa kebersamaan, rasa kesatuan kepentingan, rasa simpati, yang dibentuk oleh kepentingan bersama. Berkait dengan pentingnya persaudaraan Allah telah memberikan penegasan bahwa: “Orang-orang beriman itu Bersambung ke hal 7 kol 1

Sabtu, 25 Juni 2016

Minggu, 26 Juni 2016

11.44 WIB

04.20 WIB

15.05 WIB

04.30 WIB

dah harus menghadapi tantangan tim kuda hitam Kroasia di Stade Bollaert-Delalis pada hari Minggu (26/6) dini hari nanti. Menjadi salah satu tim yang diunggulkan di babak grup, nyatanya peBersambung ke hal 7 kol 3

Rudy Ngadu ke Jokowi ■ Pembatalan Perda Pajak SOLO - Pemkot Surakarta masih kebingungan dengan pembatalan Perda No 4 Tahun 2011 tentang Pajak Daerah. Pasalnya, sebagai kota jasa Solo sangat menggantungkan pendapatan asli daerah dari sektor tersebut, sehingga masih berupaya menyampaikan nota keberatan ke pemerintah pusat. Wali Kota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo, bertekat akan menemui Presiden terkait pembatalan Perda yang ditetapkan pada masa Jokowi sebagai wali kota tersebut. “Kami masih menunggu penjelasan dari Kemendagri. Kita akan konsultasikan dulu ke Kemendagri. Kami juga berencana mengirim surat keberatan atas pembatalan Perda itu kepada Presiden. Nanti kalau memang belum jelas, saya akan temui

langsung Pak Presiden,” ujar Hadi Rudyatmo, Jumat (24/6) siang. Seperti diberitakan sebelumnya, Kemendagri membatalkan 3.143 Perda, dua diantaranya dari Pemkot Surakarta yaitu Peraturan Daerah nomor 10 tahun 2010 tentang Administrasi Kependudukan dan Perda nomor 4 tahun 2011 tentang Pajak Daerah. Kedua Perda itu ditetapkan pada masa Jokowi menjabat sebagai wali kota di Surakarta atau biasa disebut Kota Solo. Wali Kota yang biasa disapa Rudy ini menerangkan, selama ini Perda Nomor 4/2011 juga menjadi salah satu instrumen pengendali pertumbuhan tempat hiburan, restoran, titik reklame dan sebagainya. “Kalau hanya pajak yang berkaitan

dengan wisata Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) saja yang dihilangkan tidak masalah. Apalagi TSTJ bukan hanya sebagai tempat wisata, namun juga sarana pendidikan untuk anak-anak. Namun kalau juga menyangkut reklame, bisa-bisa reklame liar bermunculan,” tandas dia. Atas pembatalan itu, Pemkot Surakarta mengaku kecewa. Pembatalan itu berpotensi merugikan Pendapatan Asli D a e r a h (PAD) Pemkot SuraFoto: Ant karta sebeFX Hadi Rudyatmo sar Rp 250 miliar/tahun. Sebab dengan pembatalan itu maka Perda sudah tidak boleh lagi dijalankan. Pemkot tidak boleh lagi memungut pajak daerah. Padahal

RI Tak Toleransi Penyanderaan ABK JAKARTA - Tujuh dari 13 anak buah kapal (ABK) Tugboat Charles 00 disandera kelompok Abu Sayyaf di perairan Filipina. Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan, sampai saat ini sejumlah upaya pembebasan oleh pemerintah Indonesia sudah dilakukan, termasuk menjalin MoU dengan pemerintah Filipina. “Baru MoU. Tapi Kemenhan kemarin udah ke Filipina untuk menindaklanjuti ini,” ujar Gatot saat ditemui usai acara buka puasa bersama di kantor Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Selatan, Ja-

karta Pusat, Jumat (24/6). Terkait upaya untuk mencegah kejadian serupa terulang kembali, Gatot mengatakan jika langkah untuk menggelar patroli bersama antara Indonesia dan Filipina juga segera dilakukan. Namun, karena pemerintahan di Filipina juga baru berganti, maka diperlukan waktu untuk merealisasikannya di lapangan. “Indonesia siap (patroli bersama), tapi Filipina kan ada pergantian pemerintahan, ini yang membuat kita tidak bisa cepat. Jelas operasi bersama dibutuhkan ka-

rena ini jalur ekonomi. Kemudian 96 persen listrik di Manila itu berasal dari Indonesia,” ujar Gatot. Gatot mengatakan, sebenarnya motif penyanderaan yang dilakukan oleh kelompok Abu Sayyaf ini tak lain adalah masalah ekonomi, yaitu kecenderungan terhadap uang tebusan. Walaupun demikian, pemerintah Indonesia akan tetap melakukan berbagai upaya penyelamatan para sandera, dengan melakukan berbagai alternatif diplomasi kepada pemerintah Filipina. “Jadi gini, pemerintah Indone-

Jasa Tukar Uang Belum Meredup

Berburu Untung Rp 5 Juta/Minggu

17.37 WIB 18.49 WIB

Bahagiakan Anak Yatim ARTIS Ardina Rasti (30) bersyukur karena bisa berbagi dengan anak yatim piatu di bulan puasa kali ini. “Senang bisa membantu mamah menyenangkan 1.000 anak yatim piatu dengan menggelar buka bersama,” ujar Rasti usai memberikan bingkisan kepada anak yatim dari Jabodetabek, di Jakarta. Acara buka bersama Bersambung ke hal 7 kol 1 Foto: Buyil

Bersambung ke hal 7 kol 3

Hanya pada saat momen tertentu seperti menjelang Lebaran, jasa penukar uang marak di sejumlah kota besar termasuk di Semarang. Namun, tahukah anda jika profesi tersebut mampu menghasilkan keuntungan lebih dari Rp 5 juta dalam seminggu? RANTO warga asli Purwodadi, beberapa hari terakhir rajin nongkrong di sepanjang Jalan Pahlawan Semarang. Sembari menenteng sebuah tas, ia menyiapkan uang-uang ba- ru. Dia pun berharap komisi dari penukaran uang baru untuk ‘fitrah’ Lebaran. Selama lima tahun, Ranto

selalu menjalani profesi musiman ini tiap Ramadan. Banyak suka duka yang dia dapat saat ‘berjualan’ uang ini. Khususnya soal pemberitaan tentang uang palsu (upal) yang sengaja dijual. Namun dirinya mengklaim uang yang ditukarkan asli. “Ta-

hun lalu saya mendapatkan keuntungan lebih dari Rp 5 juta dalam seminggu mas. Tahun ini kami juga berburu agar bisa memperoleh Rp 5 juta per minggu,” akunya Ranto saat ditemui Bersambung ke hal 7 kol 1

MENANTI PELANGGAN : Seorang penjual jasa penukar uang menunjukkan uang pecahan baru di Kawasan Jalan Pahlawan, Semarang kemarin. ■ Foto : Harviyan-yan

sia tidak menghendaki ada (uang) tebusan, tetapi mereka kan motivasinya banyak. Ya siapa tahu kan dengan berusaha kemudian ada tebusan-tebusan. Tapi motivasinya dipastikan ekonomi, enggak ada motivasi politik,” ujar Gatot. ■ Minta Tebusan Menko Polhukam Luhut Pandjaitan menyampaikan kelompok bersenjata di Filipina yang menyandera tujuh ABK Kapal Charles 001 sudah meminta tebusan. Bersambung ke hal 7 kol 3

Rumah Ambruk, Timpa Ibu dan Anak KAJEN - Dua rumah di Perum GPI di RT 01 RW 05, Desa Tanjungsari, Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan, ambruk, Jumat (24/6) malam. Penghuni rumah seorang ibu dan dua anaknya yang sedang berbuka puasa bersama di dalam rumah diselamatkan warga dalam kondisi masih berpelukan. Ketiganya langsung dilarikan ke RSUD Karanganyar untuk mendapatkan perawatan medis. Nuke (35), warga setempat, menuturkan dua rumah yang posisinya berdampingan di perumahan itu ambruk rata dengan tanah. Rumah milik Harjo ambruk lantaran tertimpa bangunan rumah kosong di sebelahnya. “Bangunan rumah di sebelah rumah korban memang kosong dan sudah lapuk. Dindingnya sudah miring dan tadi ambruk menimpa rumah di sebelahnya,” terang dia. Akibat kejadian yang terjadi Bersambung ke hal 7 kol 1


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
WAWASAN 25 Juni 2016 by KORAN PAGI WAWASAN - Issuu