■ Senin Kliwon ■ 4 Juli 2016 Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000
TAHUN KE-31 NO: 90
LUMPUH: Jalur Pantura Jalan Mayjend Sutoyo Kota Tegal lumpuh total Minggu (3/7) malam, kendati sudah diberlakukan sistem contraflow oleh Satlantas Polres Tegal Kota. Volume kendaraan yang meningkat tajam jadi penyebabnya. ■ Foto : Haikal-yan
Kendaraan Berjubel di Tegal TEGAL - Puncak arus mudik yang diprediksi terjadi H-3 benar adanya, menyusul antrean di sepanjang Jalur Pantura Kabupaten Brebes hingga Kota Tegal. Terpantau hingga Minggu (3/7) malam kepadatan masih terjadi di perbatasan Brebes dan Kota Tegal hingga di jantung Kota Bahari. Nampak kendaraan pribadi dan bus tak bergerak sama sekali hingga tiga jam lebih lamanya. Upaya Satlantas Polres Tegal Kota memberlaBersambung ke hal 7 kol 1
Kesalehan Ritual dan Sosial Buah Puasa Ramadan Ahmad Darodji
Puncak Arus Mudik, ’Brexit’ Lumpuh BREBES – Kemacetan panjang hingga puluhan kilometer semakin parah terjadi di jalur Pantura Brebes pada puncak arus mudik lebaran, Minggu (3/7). Pemudik harus menempuh perjalanan kurang lebih 13,5 jam dari pintu keluar tol Kanci hingga ke Brebes Kota. Padahal, waktu normal yang bisa ditempuh di hari-hari biasa hanya sekitar 2 jam.
“Saya sudah terjebak macet keluar dari tol Kanci Cirebon pada Sabtu (2/7) malam. Namun, baru bisa masuk ke jalur Pantura Brebes Kota 13,5 jam kemudian. Luar biasa kemacetan jalur Pantura Brebes. Dibandingkan tahun lalu, arus mudik tahun ini, kemacetannya lebih parah,” kata Slamet, pemudik asal Jakarta yang akan pulang kampung ke Kota Pekalongan. Pemandangan yang hampir sama Bersambung ke hal 7 kol 3
■ Pemudik Tak Berani Lewat Kaligawe
(Ketua Umum MUI Jateng) ADA saat bertemu, ada saat berpisah, sebuah ungkapan klasik yang tetap relevan. Begitu juga dengan Ramadan, karena bulan Ramadan yang telah satu Foto: Dok bulan bersama kita itu segera meninggalkan kita. Bulan yang penuh berkah itu memiliki banyak nama sesuai intensiBersambung ke hal 7 kol 3
Senin, 4 Juli 2016
TERBIT 16 HALAMAN - ISSN 0215-3203
Selasa, 5 Juli 2016
11.46 WIB
04.21 WIB
15.07 WIB
04.31 WIB
17.39 WIB 18.51 WIB
Semarang-Demak Terhambat Rob SEMARANG - Hingga Sabtu (3/7) malam kendaraan pemudik Lebaran 2016 tidak ada yang berani melintasi Jalan Kaligawe Semarang, akibat rob masih menggenangi jalur tersebut. Ketinggian rob di jalur Kaligawe bervariasi, antara 30-50 centimeter sehingga hampir tidak ada kendaraan yang melintas, terutama para pemudik dari luar daerah. Rob menggenang mulai sebelum perlintasan kereta api (KA) Kaligawe hingga jembatan tol yang membuat jalan terlihat lengang dan deretan pertokoan dan warung di sekitar kawasan itu tutup. Mulai masuk kawasan Kaligawe, tepatnya di sekitar pertigaan Jalan Raden Patah terlihat papan petunjuk bertuliskan “Hindari Jalan Kaligawe, Tergenang Rob” yang dipa-
sang di tengah jalan. Sejumlah pemuda juga tampak di lokasi itu yang menyarankan pengguna jalan untuk berbalik arah karena ketinggian rob nyaris tidak mungkin dilewati kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil. Hanya ada beberapa kendaraan yang terpantau melintas di jalur Kaligawe, terutama mobil-mobil “jangkung” atau yang sudah dilengkapi suspensi tinggi, serta sejumlah sepeda motor berpelat dalam kota. Menurut Agung, warga Kaligawe Semarang, rob sudah menggenang tinggi bersamaan dengan turunnya hujan deras sepanjang Sabtu (2/7) malam hingga membuat jalur KaliBersambung ke hal 7 kol 1
DIADANG ROB: Sejumlah kendaraan melintasi Jalan Kaligawe yang tergenang banjir rob di daerah Genuk, Semarang, Minggu (3/7). ■ Foto: Antara
Banjir, Ratusan Rumah Terendam Ditagih THR SETIAP orang punya cerita menarik dan lucu saat Lebaran tiba. Tak terkecuali penyanyi Raisa Andriana. Pelantun lagu ‘Mantan Terindah’ itu mengaku menjadi sasaran empuk para saudaranya untuk ditagih THR (TunBersambung ke hal 7 kol 1 Foto: kpl
DEMAK - Hujan deras yang mengguyur menjadikan ratusan rumah di Sayung dan Guntur terendam banjir, Minggu (4/7). Menyusul jebolnya tanggul Sungai Cabean di Desa Bakalrejo dan Sungai Dolog di Desa Tambakroto, dampak banjir kiriman dari daerah hulu. Bahkan akibat Sungai Tuntang limpas di atas Jembatan Cabean Karangawen, sempat menyebabkan arus lalu lintas jurusan Karangawen-Purwodadi tersendat. Begitupun rel kereta api jurusan Surabaya - Semarang, sempat terendam dan tertumpuk sampah dedaunan, ranting dan batang pisang yang hanyut terbawa banjir. Kapolres Demak AKBP Heru Sutopo menjelaskan, banjir limBersambung ke hal 7 kol 3
Ormas Sweeping Bar, Dibubarkan JAKARTA - Polres Jaksel membubarkan aksi ormas yang melakukan sweeping minuman keras di Bar Camden, Jl Gandaria, Jaksel. Para anggota ormas tersebut sempat diangkut ke Polres dan diperiksa. Kasat Reskrim Polres Jaksel AKBP Eko Hadi Santoso menyebut ormas tersebut berasal dari FPI. Jumlahnya sekitar 43 orang dan memakai kendaraan bermotor.
BANJIR LUMPUR : Banjir limpas Sungai Dolog di Sayung membawa material lumpur sehingga warga harus kerja bakti membersihkannya. ■ Foto : sari jati-yan
Bersambung ke hal 7 kol 3
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Mudik Seneng, Mampir Jateng Semua Pihak Harus Dukung KPK
S
LAGI-LAGI, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan aparat penegak hukum sebagai tersangka kasus suap terkait pengurusan kasus hukum. Jumat (1/7), KPK menetapkan panitera pengganti Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat Muhammad Santoso sebagai tersangka kasus suap dalam pengurusan kasus perdata di lembaga peradilan tersebut. Kali ini tampaknya KPK mencurigai peran atau keterlibatan hakim PN Jakarta Utara dalam kasus suap tersebut. Untuk itulah KPK bertekad untuk mengembangkan kasus itu. Selain M Santoso, penyidik KPK juga menetapkan pengacara Raoul Adhitya Wiranatakusumah dan seorang stafnya bernama Ahmad Yani sebagai tersangka. KPK menetapkan tiga tersangka berdasarkan hasil operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis (30/6).Santoso dan Ahmad Yani tertangkap ketika sedang nelakukan serah terim,a sejumlah uang yang diduga merupakan uang suap dalam perkara yang sedang ditangani di PN Jakarta Utara.Jika KPK berhasil mengungkap keterlibatan majelis hakim, maka akan menjadi fenomena luar biasa. Sebab selama ini KPK selalu kesulitan untuk bisa menjerat aktor-aktor utama dalam sebuah tindak kejahatan penyuapan. Yang bisa dijerat biasanya hanya pemain-pemain “pembantu”. Karena itu kita harapkan KPK kali ini mampu mengembangkan kasus penyuapan tersebut dengan menjerat majelis hakim yang terlibat. Dari hari ke hari isu tentang “permainan” atau mafia peradilan menunjukkan eskalasi memprihatinkan. Bahkan isu seperti itu konon sudah berlangsung sejak lama dan sudah dipahami benar oleh orang-orang yang bersinggungan dengan kasus hukum di lembaga peradilan. Sinyalemen itu semakin menguat ketika KPK pada pertengahan Mei 2016 melakukan penangkapan terhadap panitera Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat Edy Nasution dan Subdirektorat Kasasi dan Perdata Mahkamah Agung (MA) Andri Tristianto Sutrisna pada pertengahan April 2016. Tentu saja fenomena tersebut sangat memprihatinkan kita semua. Dan yang lebih memprihatinkan, KPK menganalogikan penangkapan itu sebagai puncak dari “gunung es”. Maka dapat diartikan, bahwa yang selama ini bisa ditangkap barulah “pemain-pemain” kecil atau “aktor pembantu”, sedangkan pemain-pemain besar atau utama masih “tersembunyi” dan belum ditangkap. Namun penangkapan tersebut sudah cukup membuktikan bahwa mafia peradilan bukanlah sekadar isu atau kabar burung yang tidak jelas, melainkan benar-benar ada meskipun sulit untuk diungkap. Karena itu, kita sangat mengapresiasi kinerja KPK yang sudah “mulai” bisa menyentuh wilayah mafia peradilan, meskipun baru pada puncak dari sebuah gunung es. Kita berharap semua pihak bisa mendorong, mendukung, dan mebantu KPK guna mengungkap mafia peradilan secara tuntas. Semoga!■
Kompol Heru Budiharto, SIK, MIK
”
Mewujudkan keberhasilan Operasi Ramadniya 2016 dalam menciptakan situasi dan kondisi Kamtibmas dan kamseltibcarlantas yang kondusif tidak hanya menjadi tanggung jawab Polri, mengingat banyaknya faktor yang terlibat di dalamnya, seperti masyarakat dan stakeholder lainnya. Oleh karena itu, menjadi tanggung jawab kita bersama untuk mewujudkannya.
EPERTI tahun-tahun sebelumnya, mudik Idul Fitri 1437 terjadi peningkatkan mobilitas lalu lintas secara luar biasa di masyarakat. Tidak terkecuali masyarakat Jawa Tengah yang memiliki nuansa religi yang khas dan sudah berkembang menjadi tradisi budaya secara turun temurun. “Ritual” mudik dilaksanakan setiap tahun pulang ke kampung halaman untuk bersilahturahmi dengan orang tua dan sanak saudara. Aktivitas ini mempunyai implikasi pada banyak hal, dan yang sangat menonjol adalah meningkatnya mobilitas masyarakat menjelang, pada saat, dan setelah Idul Fitri. Meningkatnya mobilitas masyarakat berbanding lurus dengan timbulnya permasalahan lalu lintas. Berbagai permasalahan seperti kondisi jalan yang menyempit (bottle neck), perbaikan jalan dan jermbatan yang belum selesai, pasar tumpah serta pengguna jalan yang kurang disiplin berlalu lintas menjadi penyebab utama terjadinya kemacetan lalu lintas. Sebagai upaya menangani permasalahan tersebut maka Polri menggelar operasi kemanusiaan terpusat dengan sandi Operasi Ramadniya. Operasi Ramadniya yang sebelumnya kita kenal dengan Operasi Ketupat adalah operasi Kepolisian terpusat yang dilaksanakan dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri sehingga masyarakat dapat merayakan dengan rasa aman dan nyaman. dan tahun ini, Polda Jawa Tengah menggunakan sandi “Operasi Ramadniya Candi 2016”. Operasi yang diselenggarakan selama 16 (enam belas) hari terhitung tanggal 30 Juni s/d 15 Juli 2016 ini melibatkan sebanyak 14.647 personil yang terdiri dari satgas ops Polda Jawa Tengah dan satgas ops Polrestabes/Ta/Polres jajaran Polda Jawa Tengah. ■ Turunnya Kriminalitas Dua parameter keberhasilan Operasi Ramadniya yaitu kondisi kamseltibcar lantas dan kamtibmas yang kondusif. Kamseltibcar lantas yang kondusif diindikasikan dengan berkurangnya angka kecelakaan lalu lintas, berkurangnya korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas, berkurangnya angka pelang-
Harga kebutuhan pokok diprediksi sulit turun. Kecuali bisa membasmi jaringan mafianya. *** Makin banyak generasi muda terlibat narkoba. Sungguh, lebih mencemaskan dibanding rob.
Kang Waswas
garan lalu lintas khusus bagi pengguna sepeda motor dan angkutan umum, dan berkurangnya titik-titik kemacetan (trouble spot) dari operasi tahun sebelumnya. Kamtibmas yang kondusif ditunjukkan dengan turunnya kasus kriminalitas yang terjadi dari operasi tahun sebelumnya. Sebagai informasi bahwa pada pelaksanaan Operasi Ketupat 2015 jumlah pelanggaran sebanyak 54.093 perkara. Jumlah kecelakaan 824 kasus dengan korban meninggal dunia 53 orang, luka berat 56 orang, luka ringan 1.235 orang dan kerugian material sebanyak Rp. 1.132.160.000,- . Untuk terjaminnya rasa aman warga masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idul Fitri 1437 H serta mewujudkan situasi dan kondisi Kamtibmas serta Kamseltibcarlantas yang aman, kondusif dan terkendali sebelum, pada saat, dan paska Idul Fitri 1437 H beberapa strategi yang dapat dilakukan oleh jajaran Polda Jawa Tengah. Antara lain:mendorong warga masyarakat mengaktifkan pola kamswakarsa dengan bersama-sama ikut menjaga diri dan lingkungannya serta menghimbau agar bagi warga masyarakat yang mudik menitipkan rumah dan harta bendanya kepada tetangga atau pengurus RT/RW setempat. Selain itu, juga perlu melakukan Siskamling (ronda) di lingkungan masing-masing; melaksanakan kegiatan patroli di pemukiman penduduk yang ditinggalkan untuk melaksanakan kegiatan ibadah atau keagamaan, mudik, wisata, rekreasi dengan memperhatikan jam-jam rawan kriminalitas dan pemberdayaan Siskamling. Partisipasi masyarakat perlu dilibatkan dalam melaksanakan pengamanan terbuka dan tertutup di tempat ibadah, pemukiman, pertokoan / perbelanjaan, perbankan, tempat transaksi keuangan, ATM, SPBU, serta tempat wisata/rekreasi serta tempat-tempat lain yang menjadi lokasi kegiatan masyarakat.
Termasuk objek vital dan objek khusus tenaga listrik; mendirikan pos Pengamanan dan pos Pelayanan Lebaran (dilengkapi Ranmor guna mengurai kemacetan) pada lokasi keramaian umum maupun di tempat – tempat wisata, rekreasi atau tempat – tempat lainnya yang memiliki kerawanan gangguan kriminalitas maupun kemacetan lalu lintas. Semua itu perlu dilakukan bersama instansi terkait, Mitra Kamtibmas dan ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merk) dalam menyiapkan Pos Pelayanan Lebaran di tempat tertentu untuk membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan (tempat istirahat/rest area); menghimbau kepada perusahaan swasta/BUMN untuk memfasilitasi mudik bersama bagi karyawan perusahaan guna mengurangi pemudik menggunakan sepeda motor. Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Drs. Condro Kirono, M.M, M.Hum yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Korps Lalu Lintas Polri me-launchingprogram “MUDIK SENENG MAMPIR JATENG”. Program inovatif ini bertujuan memberikan informasi kepada masyarakat tentang berbagai macam lokasi seperti SPBU, rest area, tempat wisata, tempat ibadah, rumah sakit, rumah makan, penginapan dan informasi lainnya yang dibutuhkan oleh para pemudik selama perjalanan di wilayah Jawa Tengah. Aplikasi ini dapat diakses melalui website . Mewujudkan keberhasilan Operasi Ramadniya 2016 dalam menciptakan situasi dan kondisi Kamtibmas dan kamseltibcarlantas yang kondusif tidak hanya menjadi tanggung jawab Polri, mengingat banyaknya faktor yang terlibat di dalamnya, seperti masyarakat dan stakeholder lainnya. Oleh karena itu, menjadi tanggung jawab kita bersama untuk mewujudkannya. Salam Mudik Seneng Mampir Jateng..!! ■ Penulis, Wakapolres Magelang.
Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Sedangkan rubrik guru menulis di: wawasangurumenulis@gmail.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.
Gemas dan cemas dengan ulah mafia)
Mencipta Budaya Literasi Melalui Daring PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN
: Ir H Budi Santoso : Irianto Joko Moelyono : Gunawan Permadi : Sarsa Winiarsih Santoso : Djoko Sutedjo
REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. PERSONALIA REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER IKLAN/PROMOSI: Agung Wahyu Jawoto. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R. KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT REDAKSI : Jl. Kawi No 20 Semarang - 50251, Telp (024) 8507070, Faks (024) 8502727 redaksi@koranwawasan.com ALAMAT IKLAN - PEMASARAN : Jl. Kawi No 20 Semarang-50251, Telp. (024) 8507070 Faks (024) - 8313717 iklan@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG
M
INIMNYA kemampuan membaca dan menulis serta berpikir untuk mencipta karya literasi, menjadikan keprihatinan kita bersama. Tampaknya bangsa kita masih harus berjuang untuk mencipta budaya literasi, sehingga bisa bersaing dengan negara negara lain. Indonesia menempati urutan 60 dari 61 negara dalam sebuah penelitian di bidang literasi yang dilakukan oleh Central Connecticut State University di New Britain, Conn, Amerika Serikat. Menempatkan lima negara terbaik yaitu finlandia, Norwegia, Islandia, Denmark dan Swedia. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mempunyai program unggulan bernama Gerakan Literasi Bangsa (GLB) yang bertujuan untuk menumbuhkan budi pekerti anak melalui budaya literasi (membaca dan menulis). Dalam rangka menginisiasi Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permerdikbud) Nomor 23 Tahun 2015 Tentang Penumbuhan Budi Pekerti, Pusat Pembinaan, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa),semangat GLB terus digelorakan dengan strategi, kebudayaan dan peluang. Penulis mencoba mengulas tentang budaya literasi melalui daring, membiasakan untuk membaca, menulis memerlukan proses, apalagi jika di kelompok masyarakat tersebut belum pernah ada dan belum terbentuk. Maraknya pemanfaatan teknologi informasi untuk memudahkan tugas manusia, atau sekadar berjejaring sosial seharusnya dibarengi dengan terciptanya budaya literasi sehingga menghasilkan kebiasanya yang lebih bermanfaat. ■ Peran Keluarga Mencipta budaya literasi me-
Oleh : Muhammad Tafrikan lalui daring bisa dilakukan dengan pendekatan akses internet, kemudahan akses internet, internet gratis, menyenangkan dan terus menerus dilakukan. Budaya literasi bisa dilakukan di sekolah, rumah atau keluarga, dan lingkungan masyarakat. Peran yang paling penting yakni keluarga dan orangtua,yang mempunyai kepentingan langsung untuk mencipta budaya literasi melalui daring pada anak, sehingga anak tidak terjerumus dalam pemanfaatan internet yang tidak benar. Strategi mencipta budaya literasi melalui daring oleh orangtua dilakukan dengan beberapa pendekatan; pertama, pendekatan pendampingan akses internet.Keluarga menyediakan akses internet terbatas kepada anak di ruang keluarga, artinya orangtua bisa memantau pemanfaatan internet anak untuk kepentingan budaya literasi anak. Anak akan terbiasa membaca dan menulis di internet dengan membuka cakrawala pengetahuan anak, serta memanfaatkan internet positif. Pendekatan yang kedua yakni membudayakan literasi yang menyenangkan, anak yang terbiasa membaca dan berfikir dalam memanfaatkan internet sesuai dengan kesukaan anak. Anak yang mempunyai potensi bidangscience, orangtua memberikan referensi situs yang memacu kemampuan anak untuk mengembangkan ilmu pengetahuan anak. Budaya literasi melalui daring semestinya dilakukan sejak dini, dengan memberikan edukasi yang menyenangkan kepada anak. Strategi pendekatan budaya literasi yang ketiga yakni dilakukan secara terus menerus, sebagai contoh ketika anak mempunyai daya cipta yang harus
dicapai, orangtua semestinya memberikan motivasi secara terus menerus. Gerakan budaya literasi yakni membaca dan menulis dibiasakan oleh keluarga dalam pendidikan anak, orangtua mempunyai peran yang penting untuk mensuksesan budaya tersebut dengan memberikan keteladanan dalam mencari informasi melalui daring. Masyarakat Indonesia tampaknya masih suka menontan dan mendengar dibandingkan dengan menulis dan membaca, hal tersebut sangat mempengaruhi cara berfikir dan mengaktualisasikan diri. Pada tahun 1996, Taufiq Ismail pernah melakukan penelitian menemukan perbandingan yang sangat mencolok dari berbagai negara, tentang berapa buku yang sudah dibaca oleh pelajar SMA. Hal ini tentu memprihatinkan, gerakan literasi sekolah yang dicanangkan Menteri Pendidikan dan Kebudayan dengan mewajikan siswa membaca 15 menit sebelum pelajaran dimulai, patut kita dukung dengan memberikan fasilitas buku ataupun literasi daring. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi seyogianya dimanfaatkan untuk budaya literasi, melek teknologi serta berfikir kritis menjadi budaya anak masa kini. Mahalnya harga buku bukan menjadi penghalang untuk tetap membudayakan literasi, melalui daring adalah salah satu alternatif untuk memenuhi kebutuhan informasi dan pengetahuan anak. Anak terbiasa mengembangkan literasi atau informasi yang bermanfaat baik di rumah maupun di sekolah. Budaya literasi melalui daring bisa dibangun melalui keluarga, peran penting orantua me-
nyiapkan generasi gemar membaca dan menulis menjadi sebuah keniscayaan. Ketika anak belajar di sekolah, sekolah juga harus menyediakan internet yang dapat diakses oleh seluruh siswa, guru memberikan bimbingan dan arahan bagaimana memanfaatan internet untuk literasi, sehinggaanak terus belajar dan berkembang, mempunyai kemampuan membaca dan menulis. Merubah mindset keluarga dan masyarakat dalam memanfaatkan internet, yang semula hanya digunakan untuk jejaring sosial menjadi tugas kita bersama, dengan mencipta budaya literasi melalui daring,serta menjadi pemantik kemajuan pendidikan yang semakin kompetitif. Pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memfasilitasi gerakan internet murah, baik di sekolah maupun di ruang publik. Akhir dari mencipta budaya literasi melalui daring yakni menjadikan manusia yang terus belajar, sehingga bisa bersaing dengan negara-negara lain.*■ Penulis, Guru SMA Negeri 13 Semarang
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Walikota Surakarta Tegaskan n Harga Daging Sapi Melonjak Perda Pajak Tetap Berlaku SOLO - Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengatakan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 4 Tahun 2011 tentang Pajak Daerah tetap bisa diberlakukan karena substansinya tidak menghambat investasi. Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo di Solo, Minggu (3/7) mengatakan, kepastian tetap berlakunya perda tersebut diperolehnya setelah bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru-baru ini. Dalam pertemuan tersebut, ia mengaku sudah mengkonfirmasi mengenai pencabutan sejumlah perda kepada Kepala Negara. “Penjelasan yang saya terima, Perda Pajak Daerah ternyata tidak semuanya dibatalkan. Namun pembatalan hanya untuk retribusi tambang. Tapi persoalannya, Solo tidak memiliki tambang,” katanya. Ia mengatakan konsekuensinya Perda Nomor 4 tahun 2011 tidak akan dibatalkan. “Kami diminta untuk berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), soal kelanjutan perda tersebut. Bagian Hukum dan HAM Setda sudah diminta untuk mengklarifikasi kepada kementerian, sebelum hasil koordinasi itu ditindaklanjuti,” katanya. Sebelumnya diberitakan melalui Laman Kemendagri bahwa dua produk hukum Kota
Surakarta yakni Perda Nomor 1 Tahun 2010 tentang Administrasi Kependudukan serta Perda Nomor 4 tahun 2011 tentang Pajak Daerah, termasuk ke dalam ribuan perda yang dibatalkan. Ia mengatakan pembatalan kedua Perda, terutama Perda Pajak Daerah, dianggap bisa merugikan Pemkot Surakarta sebab selama ini pajak merupakan penyumbang pendapatan asli daerah (PAD). Jika Perda tersebut dihapus dan pemkot tidak lagi bisa memungut pajak maka potensi PAD yang hilang mencapai Rp227 miliar setahun. Di sisi lain, Pemkot Surakarta juga berencana merevisi perda yang dinilai menghambat investasi. “Salah satunya perda yang mengatur retibusi penutupan drainase,” kata FX Hadi Rudyatmo yang akrab dipanggil Rudy. Ia mengatakan nilai retribusi yang diberlakukan saat ini dinilai tidak proinvestasi karena nilainya cukup besar. “Setelah lebaran, kami akan merevisinya agar tidak memberatkan investor. Akan diatur juga kewajiban pengusaha yang akan menutup saluran, untuk merawat dan tidak menutup secara keseluruhan sehingga masih ada untuk perawatan drainase,” katanya. n ant-Yn
Jelang Lebaran Rp 150 Ribu/Kg PURWOKERTO – Ratusan ton daging impor beku yang digelontorkan Bulog Sub Divre IV Banyumas hanya mampu menekan harga daging sapi hingga minggu ke tiga bulan Ramadhan. Terbukti, mendekati Lebaran, harga daging sapi justru naik dratis hingga Rp 150 ribu per kilogram. Padahal awal puasa harga daging sapi masih dalam kisaran Rp 130.000 – Rp 120.000 per kilogram. Kondisi ini membuat masyarakat kaget dan para penjual daging di pasar tradisional juga mengalami penurunan omzet. Salah satu penjual daging di Pasar Wage Purwokerto, Warti mengatakan, kenaikan harga sapi mulai tiga hari lalu. Dan kenaikan harga ini sudah dari tempat pemotongan hewan, sehingga pedagang hanya mengikuti saja. “Naiknya sudah dari RPH-
nya, jadi kita hanya mengikuti saja. Sebenarnya sudah terlalu tinggi harganya, tetapi bagaimana lagi, dari RPH-nya juga sudah tinggi,” katanya, Minggu (3/7). Warti sendiri mengaku kerepotan dengan tingginya harga daging sapi, sebab omzetnya jauh menurun. Banyak ibu-ibu yang mau membeli daging, tetapi membatalkan saat tahu harganya.
n Omzet Turun Pedagang daging sapi lainnya, Toro mengatakan, kenaikan harga daging sapi setiap hari sebesar Rp 10 ribu dan sudah terjadi selama tiga hari. Tidak hanya di Pasar Wage, tetapi di semua pasar tradisional harga daging sapi naik. “Tiga hari lalu harga daging masih Rp 120 ribu, kemudian naik Rp 10 ribu, naik lagi Rp 10 ribu, sekarang (red kemarin) harganya sudah Rp 150 ribu per kilogram,” tuturnya. Toro yang berjualan daging sapi di Pasar Karanglewas juga mengaku omzet penjualan dagingnya menurun, akibat tingginya harga daging. Biasanya, ia bisa menjual daging hingga 50 kilogram per hari. Namun, kemarin hanya 10 kilogram daging yang terjual. “Kemarin waktu harga daging masih Rp 120.000 – Rp 130.000 per kilogram, sehari
masih bisa menjual 40 – 50 kilogram, harganya masih terjangkau oleh masyarakat. Tetapi sekarang sudah terlalu tinggi, jadi banyak yang membatalkan untuk beli daging,” keluhnya. Terpisah, Humas Bulog Sub Divre IV Banyumas, Priyono mengakui, droping daging impor beku untuk OP daging masih sangat kecil, sehingga belum bisa mempengaruhi harga pasar. Bulog sendiri hanya tiga kali melakukan OP daging, dengan stok daging kisaran 150 – 200 kilogram dalam satu kali OP. “Daging impor beku dengan harga Rp 85 ribu per kilogram, sebenarnya cukup diminati masyarakat, setiap kali OP, stok daging selalu habis. Tetapi skalanya memang terlalu kecil, sehingga tidak sampai mempengaruhi harga daging di pasaran,” terangnya.n hef-Yn
BPS Nilai Beberapa Data Perusahaan Belum Valid SEMARANG - Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah menyatakan beberapa data perusahaan yang dikumpulkan melalui pelaksanaan sensus ekonomi belum valid sehingga harus diperbaiki. “Untuk data yang belum valid ini misalnya ada beberapa jenis usaha yang belum dimasukkan oleh para petugas,” kata Kepala BPS Jateng Margo Yuwono di Semarang, Jumat. Misalnya, usaha perajangan tembakau, menurut para petugas sensus usaha tersebut tidak perlu dimasukkan ke dalam data sensus ekonomi karena bagian dari kegiatan pertanian. Padahal perajangan tembakau tersebut sudah masuk ke dalam industri sehingga harus didata. Kasus lain yang ditemui adalah pada usaha pembuatan kerupuk. Dikatakan, pada saat petugas sensus datang, UKM tersebut tidak sedang berproduksi karena tidak ada bahan baku. “Oleh petugas, usaha tersebut tidak tercatat karena tidak terlihat sedang berproduksi,
padahal tetap harus dicatat meskipun saat itu belum berproduksi,” katanya. Margo mengatakan, kasuskasus tersebut dijumpai karena sebagian petugas sensus kurang menguasai materi pertanyaan yang harus disampaikan kepada masyarakat yang disensus. “Artinya pada saat latihan mungkin petugas ini tidak sempurna dalam menguasai materi yang harus ditanyakan. Kondisi ini akhirnya berpengaruh pada kualitas hasil pendataan,” katanya. Menurut dia, untuk memperbaiki kurangnya data tersebut, sejak awal Juni hingga 3 Juli mendatang pihaknya kembali menerjunkan sebagian petugas sensus yang dianggap memiliki kinerja bagus. Para petugas ini juga dibantu oleh para pegawai BPS. “Selanjutnya data tersebut diolah seluruhnya dan hasilnya akan disampaikan oleh Presiden Joko Widodo pada pidato kenegaraan pada tanggal 16 Agustus 2016,” katanya.n ant-Yn
Jelang Lebaran Inflasi Jateng 0,41 Persen SEMARANG - Inflasi Jawa Tengah menjelang Lebaran kali ini mencapai 0,41 persen atau lebih tinggi dibandingkan dengan bulan Mei yaitu 0,13 persen. “Meski lebih tinggi dari bulan sebelumnya, inflasi kali ini cukup terkendali mengingat saat ini jelang Lebaran,“ kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah Margo Yuwono di Semarang, Jumat. Jika dibandingkan dengan inflasi menjelang Lebaran tahun lalu, inflasinya jauh lebih tinggi dibandingkan saat ini yaitu 0,92 persen. Oleh karena itu, pihaknya menganggap inflasi menjelang Lebaran tahun ini lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Capaian tersebut merupakan dampak dari berhasilnya upaya Pemerintah memastikan terkendalinya kondisi pasar. “Kuncinya adalah terjaganya suplai dan permintaan, selama dua sisi ini bisa dijaga
pasti inflasi akan terkendali,” katanya. Selain itu, pihaknya juga mengapresiasi langkah Pemerintah yang terus mengimbau masyarakat agar bijak dalam berbelanja. Sementara itu, untuk diketahui inflasi kali ini disebabkan oleh terjadinya kenaikan harga yang ditunjukkan dengan kenaikan indeks pada kelompok bahan makanan sebesar 1,06 persen. Diikuti dengan kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau sebesar 0,46 persen. Dari sisi komoditas, yang memberikan sumbangan terbesar terhadap terjadinya inflasi adalah daging ayam ras, gula pasir, telur ayam ras, wortel, dan kentang. Meski demikian, ada beberapa komoditas lain yang memberikan sumbangan terhadap terjadinya deflasi yaitu bawang merah, pepaya, tomat sayur, nangka muda, dan bensin. n ant-Yn
MUDIK BARENG : Honda memberangkatkan 2.000 konsumen untuk mudik ke kota asal dalam program Mudik Balik Bareng Honda (MBBH), dan Jumat (1/7) malam telah tiba di Semarang yang di pusatkan di Gedung Wanita. n Foto: dok
Honda Berangkatkan 760 Pemudik ke Semarang SEMARANG - Menyambut arus mudik lebaran 1437 H, kembali PT Astra Honda Motor (AHM) memberangkatkan 2.000 konsumen setianya untuk mudik bersilahturahmi dengan keluarga di kampung halaman melalui program Mudik-Balik Bareng Honda (MBBH). Untuk menemani aktivitas ini, AHM memberangkatkan sekitar 946 unit sepeda motor Honda milik konsumen menuju dua destinasi mudik, yaitu Yogyakarta dan Semarang. Layanan MBBH secara rutin dan konsisten digelar AHM selama 11 tahun sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menemani segala aktivitas konsumen Honda, termasuk dalam merayakan hari besar Idul Fitri. Dalam kegiatan MBBH 2016, para pemudik di antarkan menggunakan 54 bus yang diberangkatkan dari PT Astra Honda Motor Plant 1 Sunter Jakarta Utara. “Khusus yang tujuan Semarang, sekitar 760 pemudik akan disambut oleh Astra Motor Jawa Tengan di Gedung Wanita (Jl. Sriwijaya) yang sekaligus merupakan titik finish perjalanan mudik 2016. Setelah menempuh perjalanan jauh, para pemudik akan diberikan tempat untuk rehat sejenak sambil menikamti makanan dan minuman serta dihibur oleh band setempat. Selain itu para pemudik juga berkesempatan untuk mendapatkan berbagai hadiah yang sangat menarik,” kata Dept Head Honda Customer Care AHM, Irwan Wibisono, Jumat (1/7) di Semarang. Sementara itu, agar konsumen tetap
dapat menggunakan sepeda motor kesayangan di kampung halaman, AHM telah memberangkatkan 350 motor pemudik sehari sebelumnya (30 Juni 2016) dengan menggunakan 7 truk, yang akan diberangkatkan dari Pelataran Gedung 13-15, Gedung Bulog Sunter Barat, Jl. Perintis Kemerdekaan Kelapa Gading Jakarta Utara. Diperkirakan dini hari tanggal 1 Juli 2016, truk yang mengangkut sepeda motor pemudik sudah memasuki kota Semarang. n Balik Bareng Sementara itu, bagi pemudik yang ingin kembali ke ibukota, AHM dan Astra Motor Jawa Tengah juga menggelar Balik Bareng Honda pada 11 Juli 2016 dari kota Semarang (Dealer Astra Motor Gajah Mada) dengan menyediakan 2 truk ekspedisi untuk mengangkut 100 sepeda motor Honda konsumen dan 6 bus untuk para pemudik kembali ke Jakarta. Dalam kegiatan mudik bareng ini pemudik mendapatkan asuransi perjalanan, layanan kesehatan, goodie bag yang berisikan buku panduan keselamatan berkendara, jaket, kaos, konsumsi selama perjalanan dan beragam hadiah. AHM pun melengkapi layanan MBBH 2016 dengan memberi kesempatan para pemudik mengikuti undian berhadiah dua unit sepeda motor Honda. Sebagai bentuk apresiasi dan kepedulian terhadap konsumen setia Honda, AHM dan Astra Motor Jawa Tengah juga
menemani para pemudik yang menggunakan sepeda motor Honda melalui program Bale Santai Honda. “Di area Jawa Tengah, posko Bale Santai ini didirikan di 2 titik, yaitu di PPIB (Jl. Kol. Sugiono, Depan Rita Mall, Tegal) dan Toko Mulyati (Jl. Soekarno Hatta Km 31, Bawen),” terang Region Head Astra Motor Jateng, Darmawan Tjondrodihardjo. Di setiap lokasi, disiapkan fasilitas ruangan ber-AC sebagai tempat istirahat pemudik, ruang bermain anak, hingga makanan takjil. Sementara untuk motor pemudik, tersedia layanan pemeriksaan ringan sepeda motor Honda, konsultasi teknis sepeda motor Honda, tune up dan servis ringan secara gratis, serta diskon khusus spare part Honda, serta jasa penggantian gratis untuk kondisi darurat. Selain itu ada juga AHASS siaga di 3 titik, yaitu : AHASS 54 Motor (Jl. Urip Sumoharjo 39 Sambong, Batang), AHASS Timbul Jaya Motor (Jl. Padalaran No 316, Boyolali) dan Asli Motor Delanggu (Jl. Raya Klaten – Solo KM 8, Karang Delanggu Klaten). Bale Santai Honda yang diselenggarakan setiap tahun ini diharapkan dapat memudahkan para konsumen yang mudik menggunakan sepeda motor. Diharapkan kehadiran Bale Santai ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para pemudik. Semoga para pemudik dapat sampai di tempat tujuan dengan aman dan nyaman. n Heru-Yn
Volume Pengiriman Barang Terdongkrak Belanja Online SEMARANG - Volume pengiriman barang melalui jasa ekspedisi meningkat saat Lebaran. Salah satu penyumbang terbesar adalah belanja online. Ketua Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres Pos dan Logistik Indonesia (Asperindo) Jawa Tengah, Tony Winarno mengatakan, tahun ini pihaknya merasakan ada fenomena baru, sikap belanja konsumen telah beralih dari yang umumnya datang ke
pusat perbelanjaan menjadi online. ‘’Sekarang ini setelah masyarakat menerima tunjangan hari raya (THR), mereka tidak pergi ke mal tetapi malah belanja melalui e-commerce atau online shop. Kondisi ini memberikan dampak pada meningkatnya volume pengiriman barang,” ungkapnya, kemarin. Menjelang Lebaran seperti sekarang peningkatan pengiri-
man barang oleh perusahaan jasa ekspedisi menjadi meningkat antara 20 persen - 50 persen. Bahkan, beberapa perusahaan terpaksa harus menunda pengiriman akibat me- lonjaknya permintaan pengiriman. Maka itu, sebagian barang tertumpuk di gudang perusahaan tersebut. ‘’Hal ini karena beberapa perusahaan ekspedisi memiliki jumlah tenaga kerja dan ar-
mada terbatas. Sehingga, tidak dapat dipungkiri jika terjadi keterlambatan pengiriman barang. Jadi jika pada hari normal pengiriman barang hanya membutuhkan waktu 1-2 hari, untuk saat ini bisa 3-5 hari,’’ katanya. Dari kondisi tersebut, Asperindo Jateng menghimbau kepada perusahaan ekspedisi yang menjadi anggota agar menyampaikan kendala itu kepada para konsumen sejak
awal. Sehingga, para konsumen dapat memahami keterlambatan barang. Sementara itu, untuk memastikan agar pengiriman tidak tertunda terlalu lama, banyak perusahaan pengiriman barang yang harus melemburkan karyawan dan menambah armada angkut mereka. “Bahkan ada beberapa perusahaan yang menambah jumlah tenaga kerja tetapi sifatnya
sementara. Selama ada lonjakan volume pengiriman ini,” katanya. Menurut Tony, lonjakan pengiriman ini akan berlangsung hingga H-2 Lebaran. Setelah itu, aktivitas pengiriman tidak terlalu padat. “Tetapi prediksi saya usai Lebaran akan kembali terjadi peningkatan pengiriman karena limpahan barang yang belum terkirim,” tandasnya. n SM Network/K3-Yn
n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Pasar Tumpah JLS Salatiga Dilarang SALATIGA - Ratusan pedagang yang biasa menggelar dagangan di kawasan pasar tumpah di kawasan Pulutan Jalan Lingkar Selatan (JLS) Salatiga, Minggu (3/7) pagi tidak terlihat. Hal itu sejalan dengan surat edaran pemkot dan imbauan Satpol PP serta Polres Salatiga.Dimana, selama arus mudik dan balik Lebaran kondisi JLS, khususnya yang biasa digunakan untuk pasar tumpah dilarang beroperasi pada 3 dan 10 Juli 2016. “Kami sudah berkoordinasi dengan paguyuban pedagang pasar tumpah di Pulutan dan menyampaikan langsung ke pedagang bahwa selma H-7 sampai dengan H+10 Lebaran atau pada 10 Juli mendatang tak diperbolehkan ada aktivitas jual beli,” kata Kepala Satpol PP Kota Salatiga, Kusuma Aji kemarin. Peringatan tegas ini wajib dipatuhi pedagang pasar tumpah di kawasan yang harusnya bebas hambatan itu mengingat jalur JLS menjadi jalur alternatif pemecah arus ketika jalur kota atau tengah mengalami kemacetan parah. “Sesuai petunjuk Kapolres Salatiga bahwa rekayasa arus mulai dari gerbang ‘Selamat Datang Sa-
latiga’ diberlakukan ketika jalur tengah padat pemudik akan dialihkan ke JLS,” ungkapnya. Kapolres AKBP Yudho Hermanto juga menjelaskan, anggotanya juga turut melakukan patroli di JLS khususnya di tempat dimana sering digunakan sebagai lokasi pasar tumpah setiap Minggu pagi. ‘’Larangan berjualan kami terapkan sematamata untuk memberikan rasa aman dan nyaman pemudik yang melintas di Salatiga selama Lebaran,” terangnya. Terkait kemacetan, personel Polri juga akan ditempatkan sebagai pengurai (kemacetan). Tim pengurai laluplintas akan ditempatkan di titik-titik keramaian. Orang nomor satu di Polres Salatiga ini mengingatkan kepada pengguna jalan jika melintas di JLS diminta berhati-hati karena rawan laka lantaran masih adanya beberapa titik yang belum dilengkapi penerangan. ■ rna/SR
Puskesmas Buka 24 Jam GROBOGAN – Untuk memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat selama Lebaran, semua Puskesmas di Kabupaten Grobogan diins- truksikan membuka pelayanan selama 24 jam penuh. Instruksi itu di-sampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Grobogan, dr Johari Angkasa MKes, kemarin. ‘’Semua puskesmas yang ada di Kabupaten Grobogan kita siapkan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan seFoto: sugeng lama 24 jam penuh. Layanan 24 jam ini kami mulai dari datangnya arus mudik, Johari Angkasa pada H-7 hingga arus balik selama H+7 Lebaran. Kita harapkan kebijakan ini bisa memudahkan pemudik yang membutuhkan layanan kesehatan, sehingga selama merayakan Lebaran mereka benar-benar merasa aman dan nyaman,” ujar dr Johari. Johari menyebutkan, jumlah Puskesmas yang ada di daerahnya saat ini sebanyak 30 unit yang tersebar di 19 wilayah kecamatan. Pada hari biasa, pelayanan di Puskesmas berakhir sesuai jam kerja, kecuali untuk layanan proses persalinan dan Puskesmas yang sudah melaksanakan program rawat inap. Dan menjelang datangnya musim Lebaran ini, para petugas di Puskesmas tengah mempersiapkan kebutuhan-kebutuhan yang diperlukan, utamanya yang berkaitan dengan stok obat harus dalam kondisi cukup dan jangan sampai kehabisan. Selain soal obat, lanjut dr Johari, penjadwalan petugas yang akan berjaga selama musim Lebaran mulai dari datangnya arus mudik hingga arus balik juga sudah ditata. “Rencananya, jam kerja petugas akan dibagi tiga shift dengan tiga orang petugas siaga setiap shift. Tiga orang petugas ini terdiri dari sopir ambulans, petugas medis dan perawat,” ujar dr Johari seraya menambahkan, selama momen Lebaran pihaknya juga menyiagakan tim medis serta beberapa unit mobil ambulans di Posko Lebaran di bawah koordinator kepolisian.■ K-26/SR
Keluarga Supriyadi Santuni Anak Yatim UNGARAN - Sebanyak 196 anak yatim dan kaum dhuafa di wilayah Kelurahan Beji, Kecamatan Ungaran Timur menerima santunan dari keluarga Supriyadi. Santunan diserahkan dalam acara buka bersama serta peletakan batu pertama pembangunan Panti Asuhan Bunda Annisah milik Supriyadi di Dusun Beji Krajan RT 3 RW 1, Kelurahan Beji, Minggu (3/7) sore. Supriyadi mengatakan, pemberian santunan kepada yatim piatu rutin kita lakukan setiap tahun di saat bulan Ramadan. Hanya saja, untuk penyerahan santunan kali ini dikemas dalam acara buka bersama. ’‘Sudah delapan tahun ini kami memberikan santunan kepada yatim piatu dan dhuafa. Ini sebagai bentuk kepedulian keluarga kami terhadap sesama,’‘ ungkapnya di sela penyerahan santunan. Selain santunan, ujar Supriyadi, dirinya juga memberikan pekat sembako kepada warga Beji. Paket sembako juga diberikan kepada warga di Dusun Pengkol, Desa Jlumpang, Kecamatan Bancak, Kabupaten Semarang yang merupakan tempat kelahiran Supriyadi. ‘’Saya hanya melaksanakan amanah orangtua dan para kiai. Amanahnya kalau saya bisa makan jangan lupa orang di sekitarmu dan asal kampungmu,’‘ kata bapak dua anak itu. Ditanya soal latar belakang pendirian Panti Asuhan, Supriyadi mengatakan dia ingin menampung dan menghidupi anak yatim. Saat ini dia sudah memiliki 10 anak angkat yatim piatu. ‘’Mereka kiat titipkan di pondok pesantren. Setelah nanti panti asuhan selesai dibangun, mereka akan kita tarik pulang untuk tinggal di sini,’‘ ujarnya didampingi istrinya Annisah. Menurut dia, panti asuhan yang akan dibangun diatas lahan seluas 310 meter persegi tersebut tidak hanya untuk warga Beji saja melainkan terbuka untuk seluruh masyarakat. Bangunan panti asuhan akan dibangun dua lantai dan bisa menampung sekitar 45 anak yatim piatu. ‘’Kita ingin anak yatim piatu yang selama ini kita santuni tinggal di sini. Sehingga kita bisa merawat dan mendidik mereka,’‘ imbuhnya. ■ rbd/SR
SANTUNAN: Supriyadi (dua dari kanan) didampingi istri dan anaknya memberikan santunan kepada anak yatim piatu di Kelurahan Beji, Ungaran Timur, Minggu (3/7).■ Foto: Rusmanto Budhi/SR
PASAR TUMPAH: Kawasan JLS Pulutan Salatiga yang setiap Minggu pagi digunakan sebagai pasar tumpah tak jarang menyebabkan kemacetan cukup panjang dari dua arah lantaran sebagian badan jalan digunakan untuk menggelar dagangan. Namun, pada Minggu (3/7) kemarin terlihat sepi karena adanya imbauan dari pemkot selama arus mudik dan balik tak diperbolehkan menggelar pasar tumpah. ■ Foto : Ernawaty/SR
■ Beredar di Medsos Tengah ’Main Tilang’
Oknum Satlantas Bukan Anggota Polres Salatiga SALATIGA - Beredarnya postingan di media sosial (medsos) adanya oknum anggota satlantas menggunakan motor plat nomor palsu main tilang di traffick light exit tol Bawen mengejutkan banyak pihak, tak terkecuali jajaran Polres Salatiga. Pasalnya, postingan yang telah menyebar dengan cara dibagikan di medsos selama kurang lebih dua minggu terakhir tersebut menyebutkan oknum polisi ‘main tilang’ terhadap pengemudi yang diduga pemudik kendaraan bermotor asal Jakarta dengan plat nomor kendaraan B berasal dari Satlantas Polres Salatiga. Kapolres Salatiga AKBP Yudho Hermanto melalui Kasubag Humas AKP I Nyoman Suasma, Minggu (3/7) membantah hal itu. Polres Salatiga diakui dirugikan dengan beredarnya postingan tersebut. “Jelas nama baik jajaran Polres Salatiga dirugikan karena postingan itu menyebutkan sebagai
anggota Satlantas Polres Salatiga, padahal setelah kami cek tak ada anggota kami menggunakan motor seperti yang disebutkan di dalam postingan di medsos tersebut,” kata AKP Nyoman, kemarin siang. Dilihat dari foto yang menyebar, dan lokasi tempat sosok anggota satlantas berseragam lengkap tengah berada di antara dua pengendara motor diduga para pemudik asal Jakarta menggunakan motor Suzuki Satria H-4775JB dan ternyata plat nomornya palsu ada di traffick light Bawen, wilayah Hukum Polres Semarang (Ungaran). ■ Cemarkan Nama Baik Sehingga, tegas Nyoman, ‘’Postingan yang kini menjadi perguncingan tak sedap di dunia maya itu mencemarkan nama baik jajaran Satlantas Polres Salatiga. Tempat Kejadian Perkara (TKP) oknum polisi yang disebut-sebut main tilang ke pengendara motor tepat di traffick light
exit Tol Bawen bukan wilayah hukum Polres Salatiga tetapo Polres Semarang. Jadi sangat tidak memungkinkan jika anggota kami yang melakukan,” tandasnya. Nyoman pun meminta masyarakat bijaksana dan tidak langsung menyebutkan oknum polisi tersebut dari satuan tertentu sebelum mengetahui kebenarannya. Jajaran Polres Salatiga pun telah berkoordinasi dengan polres tetangga (Polres Semarang) terkait pemberitaan/ postingan tersebut. Sementara, baik Kapolres Semarang maupun kasat lantas hingga pemberitaan ini belum dapat dikonfirmasi. Awak media saat “memburu” motor oknum polisi seperti tertera di postingan medsos tak menemukan di Mako Lantas Polres Semarang. “Sudah mencarinya di Mako Lantas kalau ada mau kami foto tapi tak menemukannya,” ungkap seorang wartawan yang biasa melakukan peliputan di wilayah
Ungaran-Salatiga. Sebelumnya, selama hampir dua pekan terakhir beredar sebuah postingan lengkap dengan foto oknum polisi membelakangi kamera tengah berada di antara dua pengendara motor yang diduga pemudik asal Jakarta tengah berhenti di traffick light Bawen arah Semarang menuju Salatiga. Dalam posting foto tersebut dibumbuhi caption (keterangan foto) dengan kata-kata ”ki lho polisi bawen sing clutak kerti pemudik pe balik kmpong ok malh ditilang...”. Oknum Polisi berseragam lengkap anggota satlantas mengendarai motor Suzuki Satria H4775-JB. Dalam postingan juga lengkap disebutkan, setelah di cek di Dinas PPAD Provinsi Jateng nopol yang digunakan oknum polisi itu adalah palsu. Dimana, plat nomor H-4775-JB seharusnya terpasangan di tipe kendaraan Honda NF125SD yang memang masuk wilayah Salatiga.■ rna/SR
Demak Titik Lelah, Pemudik Diimbau Istirahat DEMAK - Kabupaten Demak adalah titik lelah bagi para pemudik, baik dari barat maupun timur. Maka demi keamanan, keselamatan dan kenyamanan perjalanan pulang kampung, diimbau bagi pemudik untuk istirahat sejenak sebelum melan- jutkan hingga tujuan. Pada kegiatan cek Pos Pam Lebaran bersama Bupati HM Natsir, Dandim Letkol Inf Nanang T Wibisono, dan instansi terkait, Kapolres Demak AKBP Heru Sutopo menyampaikan, hasil anev sebagian besar kecelakaan lalulintas disebabkan human error. Bersamaan berlangsungnya arus mudik Idul Fitri 2016 ini, tentunya tak diinginkan terjadi kecelakaan lalu-lintas baik akibat kelalaian manusia ataupun teknis. “Maka kami imbaukan kepada para pemudik sejenak beristirahat di rest area yang telah disediakan di sepanjang jalur Pantura Sayung-Karanganyar maupun jalur selatan Mranggen Karangawen. Selain untuk pemulihan fisik utamanya penge-
nya bisa beristirahat dan sejenak menyegarkan badan, namun bisa juga menanyakan jalur-jalur alternatif yang bisa dilalui sehingga tidak terjebak macet atau banjir.
PANTAUAN: Kapolres Demak AKBP Heru Sutopo, Bupati HM Natsir, Dandim Letkol Inf Nanang T Wibisono berserta jajarannya saat memantau kesiapan Pos Pam Lebaran, dilanjutkan sidak sejumlah pasar tradisional.■ Foto: sari jati/SR mudi, dapat pula digunakan untuk mengecek kondisi laik kendaraannya,” kata kapolres, Sabtu (3/7). Di sepanjang pantura dan jalur selatan, terdapat lima Pos Pam Lebaran ditambah satu pos
pelayanan terpadu yang ditempatkan di Alun-alun Demak. Belum termasuk belasan rest area yang didirikan secara mandiri oleh sejumlah lembaga/instansi dan ormas. Di Pos Pam Idul Fitri yang tersedia, pemudik tak ha-
■ Potensi Hujan Sementara Kepala BPBD Kabupaten Demak Drs H Andjar Gunadi MPd menuturkan, berdasarkan prakiraan BMKG Semarang curah hujan tinggi berpotensi terjadi menjelang hingga pasca-Idul Fitri. Meski daerah paling rawan terguyur hujan adalah wilayah Jateng selatan, namun Kabupaten Demak berpotensi terdampak banjir kiriman. “Posisi Demak yang berada di hilir sungai-sungai besar menjadikannya berpotensi terdampak banjir kiriman dari daerah hulu,” ujarnya. Sehubungan itu BPBD pun mendirikan posko siaga bencana di tiga lokasi yang on call 24 jam. Yakni di Mako Induk Jalan Bhayangkara, Mijen dan Karangawen. ■ ssi
Safari Ramadan, Fadholi Bagikan Sembako KENDAL - Momentum Ramadan dimanfaatkan oleh anggota DPR dan MPR RI, Drs H Fadholi untuk silaturahim dengan konstituen dan melakukan serap aspirasi. Selain itu, politisi Partai Nasdem ini juga memberikan bantuan kepada korban banjir dan menyantuni anak-anak di kampung kelahiranya di Desa Jatirejo, Kecamatan Ngampel. H Fadholi mengatakan, pulang ke kampung kelahiran untuk nyekar ke makam kedua orangtuanya di Desa Jatirejo, Kecamatan Ngampel, Kendal. Selanjutnya akan membagikan bantuan untuk korban bencana banjir di RT 4 dan RW III Jatirejo sekaligus santunan untuk anak yatim. Dilanjutkan pemberian bantuan traktor roda empat di Desa Sudipayung, Kecamatan Ngampel. ’’Alhamdulillah di bu-
lan yang penuh berkah ini, bisa kembali menemui konstituen dan memberikan bantuan bagi yang membutuhkan,’’ ujarnya. Sedangkan untuk bantuan traktor roda empat di Desa Sudipayung, Kecamatan Ngampel pihaknya berharap bantuan tersebut bisa bermanfaat untuk mempercepat pengolahan ladang sehingga target pemerintah untuk swasembada beras bisa tercapai. Pihaknya juga meminta bantuan tersebut dirawat dengan baik sehingga awet. ‘’Bagi masyarakat yang meminjam diperisilakan mengisi kas untuk biaya perawatan,’’ jelasnya. Sekdes Sudipayung, Erik Supriyanto menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut. Menurut dia, selama ini desanya tidak pernah mendapatkan bantuan dari DPR RI namun dengan
memiliki wakil dari Partai Nasdem, yaitu H Fadholi desanya bisa mendapat bantuan. ’’Kelompok Tani Sudi Makmur sangat
berterimakasih atas bantuan traktor roda empat dan ini karena sangat bermanfaat bagi masyarakat,’’ jelasnya. ■ Mar/SR
BERKAN BANTUAN: Anggota DPR dan MPR RI, H Fadholi memberikan bantuan kepada korban banjir, anak yatim dan traktor bagi masyarakat Desa Sudipayung, Kecamatan Ngampel. ■ Foto: Agus Umar/SR
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
JL MSNBubut Miling Skrap,Ptg/Tekuk Plat,Loder,PchBatu.0811271069 SMG 4 G3
BPR SKA RINGAN ANGSURANNYA CPT Cairnya,Bunga Mulai 0,75% J/W 4Th Jaminan Sertifikat/BPKB. Hb:Mentri Supeno No.1: 0248447988,Jrakah: 024-7617091, Tlogosari 024-6731451 SMG 4 G3
RENOVASI SOFA K.Tamu,Ukir,K.Mkn, dll. Budiman-3515411/085100128709 SMG 4 G3
JUAL BELI TT RUMAH/TANAH/RUKO/ Mobil. WA, 081 229 748 576 SMG 4 G3
PUSAT PANASONICPABX TELP FAX Wirelles Intercom M.Suyudi 29Smg SMG 4 G3
Sedia Poc Lbr PRT/Prwt Ank/Lansia Jl.Bukit Dahlia 8/214 Sdgmulyo Smg. 76741846 / 6725192 / 087832221323
- PERHIASAN/PERMATA Batu Sintetis Murah, Diamond Cubic Zircon Corumdum Spinel Facetan permatasintetis.com SMG 4 G3
Jual Grosir&Ecer: baju bayi (SNI), baju anak,baju dewasa pria & wanita, pernak pernik.Dicari dsitributor&reseller untuk Toko Murah.Brg lgsg dr pabrik, Dtg pgi hari jam 9.00,kalau mlm antri panjang. Toko Murah-Jl.Gajah Raya 124(dkt pombensin gajah)-02476410230Smg
SMG 4 G3
ADA CRee LUXeon LED, Senter LED Aquascaping, Sorot, Motor, Laser RGB 3D-SD, BohlamLED, GlowStick Gelang, Lampion di pusatled.com
- TOYOTA KIJANG SUPER `94 HITAM,AC, Double Blower,V.Rac.P.Str,Hub:08112630117 SMG 4 G3
KIJANG LGX 2000 SILVR,ORI,AUDIO TV,An.Sdr,85Jt,Nego.081575153861 SMG 4 G3
OBL:DYNA HT`13 XT LONG BOX 2013 ET Box 2012,ST 2011.DrWahidin119 SMG 4 G3
T.AVANZA GTh`2010 BAGUS SEKALI Hub:08156518003 SMG 4 G3
OBL:AVANZA`15 INNOVA`06 H 155JT 2010(H) 180Jt,2012(H),Altis G`02 `04,Krista`03.Dr.Wahidin 119 Smg SMG 4 G3
SMG 4 G3
KLINIK Spec.Lelaki, Kenceng thn lama bsr Pjg dtmpt. JengPeni. 081326614119 SMG 4 G3
Elis Massage Terapi Ejk Dini,Tahan Lama,Ada Tempat.081 5758 40208 SMG 4 G3
PIJAT BP CATUR 081575909414 Panggilan,Pasti Sembuh !!! SMG 4 G3
MASSAGE,FRESH& RELAKS BODY FITNES.Hub:Aris 081 5764 1235 SMG 4 G3
K-L-G Tablet,Obat Pembesar Penis Terbaik 100% Herbal. Jadikan Besar Panjang, Keras,Kuat,Tahan Lama. Sedia:Vimax,Viagra USA,Cialis, Vacum Alat Bantu. Jl. Barito No.16 SMG. HP:082313118182. BB:BOSYUDHA SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SAVITRI CANOPY ,FGATE,RTANGGA, PGR Ph 3541874-3551406-08566511117. SMG 4 G3
TRUSSINDO STEELRangka atap baja ringan.Kwalitas utama brgaransi CV.Graha Paramitha 024-76745858 SMG 4 G3
ONNA Window Fashion Tirai Jendela (RolerBlin,Vertical Wooden Blind, Roman Shades dll) Kassa Nyamuk (Magnetic,Lipat dll) Pintu&Partisi (Exona,FoldingDoor, Lipat Doors, Shower Screen) Puri Anjasmoro DD.I/5 Ph7608065 Ruko Mataram Plaza B/2 Ph3560058 Patimura No.6-F Ph3544857 Smg. SMG 02 G01
BPKB H.3657.BU an.Budiono, ds.Wadas 05/01 Plantungan 082220128481 SMG 4 G3
BPKB H2124AAD ,Ardian W.U, penyangkringan 5/1 Weleri Kdl. 082220128481 SMG 4 G3
STNK H.5183.ZR An.Sri Haryanti Hub : Ibu Sri - 081 326 730 919 SMG 4 G3
HILANG STNK H.2485.HZ,AN: AMATSARI,Jl.Lemah Gempal VIA/56 Rt.6/4 SMG 4 G3
Hilang BPKB H.5676.KP,AN:JUMIAN Kp.Purnosari Rt.06 Rw.02 Smg-Tmr SMG 4 G3
DCR:PRT yg Jujur,Rajin,Baik & Sayang Anak u/Bekerja di JKT. 081318519072
DCR: BABYSITTER yg Jujur, Baik, Sayang Anak, Lulusan Min.SMP, u/Bekerja di JKT. Hub:081318519072 SMG 4 G3
BTH SGR:SALES OLI .Area Purwokerto dan Pati. Laki2, maks.35th, sedia & sanggupi jaminan,diutmkn berpglmn sbg Sales B2B (Customer berupa perusahaan), bekerja dg target, suka tantangan.Driver: Laki2, Maks.37th,SIM B,menguasai area Jateng-DIY,domisili Smg.Krm Lam ke:PT.Meka Adipratama Jl.Puspowarno Tengah 7-11 Semarang Email : hrdmeka@gmail.com SMG 4 G3
SMG 4 G3
- SERVIS (PANGGILAN) SERVICE TV SGLMERK Lsg Jadi 24Jam AC,AC,Kulkas,MCuci,JPump.7626373 SMG 4 G3
AHLINYA JetPump,Klkas,AC,Mcuci, P.air Dispncer,W.Heater,Smr BOR Lsg Jadi, Lbr buka 024-3584788 Jl.Dr.Cipto SMG 4 G3
Hlg:STNK Nopol H.4452.YP An Sianw Liem Ming.Jl.Senjoyo 03 32 Smg SMG 4 G3
HILANG STNK H.5662.VZ,An: Sofiatun Hub: 0853 8520 3909 SMG 4 G3
SMG 4 G3
DOREMON.SEDOTWC-082.210.081.081 DISK.PEMBACA.SUARA.MERDEKA = 20% = 260.000, PALING.MURAH SMG 4 G3
ZEBRA KURAS WC Djmn Bersih & Puas Mahal Tidak Jadi Jaminan. Hubungi CakrawalaTmr18.Ph7609683/7601651 SMG 4 G3
CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin cepat,bersih&memuaskan Hub: (024)3542653-3562498 SMG 4 G3
TRI ARGA KENCANA http://triargakencana.com Genset Volvo Penta,Cummins , MAN,Perkins,Foton,FAW Jual,Service,Parts,Sewa (024) 671 - 5384, 671 - 2178 SMG 4 G3
SMG 4 G3
TERMURAH!!Smua Alat Musik,Tiup, Band,dll.(Baru &Bekas)Halmahera 2/18 Smg.8311277 / 081326392345 SMG 4 G3
KOST PUTRI PINUS hnya 7kmr,luas kmd dlm,ac/non ac,Wifi,dpr umum tnang u/ bljr JL.Klentengsari 1 No 21/A HUB 081226714362 SMG 4 G3
SMG 4 G3
KC FILM 3M dpn 375,KTT 150, Alrm 250, Audio.Fajar Jaya,Soekarno Hatta 8 spg pospol Tlogosari T.76591188 SMG 4 G3
MandiriJayaVar,Barito2A,8410719 SetCar Audio,Alarm,Kc.Film,AC, Rak Bagasi,Bumper,Var, Dll.Mg Buka! ARVIA HARI INI TETAP BUKA Koleksi Velg Velg terbaru dari Work,Niche,Fuel.Hanya di Arvia Satu Lokasi Pnh Aksi.024-8412885 website:www.arviajaya.com SMG 4 G3
- BMW BMW TH`2000 Plat H,Hitam,Mesin Kering,Pjk Pjg,Nego.081911546066 SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
IG RENTINOVA,AVZ,Jok Mb Tech Brsih Murah-024-8509392 / 082133186285 SMG 4 G3
BUS NUGROHO AC/NON AC/EKONOMIS 59/50/38/31/27 Seat Th`2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 Smg Ph(024)8318454-8504071-70286647. SMG 4 G3
- TOUR/TRAVEL Lebaran ke Lombok hanya 1,6Jt/ Org brkt 7 Juli.Hub:085600563696 SMG 4 G3
SMG 4 G3
Sedia Prwt PocokanLebaran,Bayi, Anak Orang Sakit. 087832000814 / 3514717 SMG 4 G3
DIBELI SEMUA BARANG yang sudah tdk terpakai 085100659728 Siong ki SMG 4 G3
RENOVASI SOFA K.Tamu, Ukir, K.Mkn, dll. Budiman-3515411/ 085100128709 SMG 4 G3
RENOVASI SOFA K.Tamu,Ukir, K.Mkn Dll.Budiman.3515411/ 085100128709
SMG 4 G3
BUTUH DANA CPT? Syrt: Mudah, Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa, Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323(Prisma/Widya) SMG 4 G3
KREDIT RAMADHAN Bunga 0,77% & Grtis Bingkisan Lebaran Berlaku s/d 02 Juli`2016.Hub:BPR Gunung Rizki,Pust:6710088,081226620088 Puri: 7614965, DIPanjaitn:3515088 Ngaliyan:7623338, Jatisari: 76672672, Ungaran: 76913131 SMG 4 G3
PUJI SYUKUR ATAS TERKABULNYA Doa Novena 3X Salam Maria.Astrid V SMG 4 G3
DBELI SGLBRG BKS,MBEL,PRBOLA, AC Mbl Dgkrok.085799868570/56e916c9
SMG 4 G3
TERIOS TX 2011MANUAL.SILVER, Tg1 OrsLuarDlm,No Pjng, H. 08562707155 SMG 4 G3
ALL NEW CRV2.4 PRESTIGE`13Putih Tgn1 (H).Bs.Krdt/TT :08170551541 SMG 4 G3
H.FREED PSD`2010 PUTIH KM.66000 Pjk Baru,159jt Nego. 085890902788 SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
Rumah jl.Beruang Raya,Gg B.Dlm Brt 8/11,SMG,SHM,700jt,081329312716 SMG 4 G3
JUAL RUMAH Jl.Kuala Mas 7/314, 4KT, 2KMd.085727136020-0816652996
NEW RUKO ISTIMEWA,Tinggal 2Unit Jl.SompokBaru,HM,3Lt.08157777300 JL RMH KOS INDEN diDkt Kwsn Industri GATSU Smg,HM,500jt, Hsl 5jt Bersih/Bln. CP/WA 0812 2974 8576
Investasi: Bs T.Over Hotel dipst Kota SMG. 08156587555 / 0816658829 SMG 4 G3
SEWA R.USAHAdi Giant Siliwangi Bayar bulanan. Hub:087836080945 SMG 4 G3
PROMOTdn5300=3,2Jt,UV=750rb,O z425rb,FltSS=950rb.Isi Ulang Lkp 15Jt. Hub:Simongan 28 Tlp:7604000 Peluang Bisnis mnrik sbgai mitra Distribusi CCAI u/ wil pemasaran Cianjur,Purwakarta, Losarang,Cirebon, Purwokerto, Pekalongan,Kebumen, Bawen, Kudus, Rembang, Tuban, Mojokerto, Tulungagung, Kediri, Madura, Probolinggo, Jember, Bnywangi,&sktrnya minat? Sgr hub: Layanan Pelanggan Coca-Cola Amatil Indonesia : 0-800-100-2653 E-mail : idn.ccod@ccamatil.com
SMG 4 G3
SAMBIROTO..Murai Timur,HGB,106m 20mtr dr Jl.Ry 160Jt/08157672933 SMG 4 G3
RUMAH HM1OO% BARU LT/LB:124/11O Patemon UNNES Smg - O851OO2O4O5O SMG 4 G3
Jual Cepat RMH (TP) Jl.Raya Dukohgubug,lt.285m,1300W.082221807745 SMG 4 G3
JUAL:RMH 2LT,Lt300m,Lb500m,Ngaliyan Pan.Senopati. 085228633090 SMG 4 G3
RUMAH HM 1OO% BARU LT/LB:124/11O Patemon UNNES Smg - O851OO2O4O5O SMG 4 G3
DJL CPT RMH Siap Huni di Smg-Boja, HM dkt jln raya,Nego. 085226792904 SMG 4 G3
NEW HM 2Lt,LT180/LB200,5KT,3KM, IKIP Halmahera,1,3M-085865435359 SMG 4 G3
Prm Graha Mukti Tlogomulyo T.36 UM 17Jt,BbsBiayaKPR,081391331861 SMG 4 G3
SHOWROOM Jl.Supriyadi 62 LT/LB: 350/300 Hrg 4M.Hub:081.1279.6199 SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
Kuliah 1Th Alfabank Jaminan Kerja Prog:Akun,Informtk,D.Grafis,Tekkom ALFABANK Kelud Raya19 Tlp:8310002
KIA PRIDE RIO`10SlvrMet,Istw,AC TV, a/n.drBr,KM Rndh.081357870945 SMG 4 G3
NEW PICANTO2013 Tgn1, Manual, Sgt Bagus,Bisa Krdt. Hub: 085100129909 SMG 4 G3
MRH HMElitViwLautJln12m Scrty Air 24JGryaLestariA1/23.081567850212 SMG 4 G3
NEW HM 2Lt,LT180/LB200,5KT,3KM, IKIP Halmahera,1,3M-085865435359
STIMULASI OTAK KANAN.AKTIFKAN Konsentrasi & Kecerdasan Ank Anda Hub. GMC:8411239/ 081.225.7979.88 SMG 4 G3
Dapatkan Beasiswa Rp.2.000.000,Kuliah 3th AMIK JTC Jaminan Kerja AMIK JTC Kelud Raya 19. T:8310002 FORTUNEKursusKue3547995/3569676 27/6j10:Buter Cream Flower Korea 28/6j10: Ns Bkr,Gudeg Kmplt,Rndang 29/6j10:Onde2Goreng,Black& White 30/6j10: Cake Kuno Tnp SP LpsSby 1/7j10:EsKrimDsrTnpAlat, Cklt,Dll 2/7j10: Puding Klapa Muda,TapeKetan SMG 4 G3
- MAZDA -
- SUZUKI -
KLINIK Spec.Lelaki, Kenceng thn lama bsrPjg dtmpt.JengPeni. 081326614119 SMG 4 G3
UST.SHOLICHINSpesls Psg Ssk,Pro blm RT,Pengobtn dll.085107312151 SMG 4 G3
APV ARENA GX`2012 (H) Silver 110jt Pas.Hub:0811 28 9767 SMG 4 G3
PERUMAHANJOGJA HARGA MULAI 120JT GRIYA GONDANGDIA TYPE29 & 36 KAWASAN 2HA DKAT BANDARA BARU WATES KULONPROGO LEGALI TAS LENGKAP HUB:081329391565 SMG 4 G3
RUKO 1 Lt HM di Jln Raya Cendana 17unit,sdh laku 14unit,Hrg 125jt per unit,bila beli 3 hanya 315jt Cash & Ruko Jln Raya Gatsu Smg 20unit sdh laku 10unit,Hrg 500jt bl Cash 400jt.CP/WA 081229748576 SMG 4 G3
JUAL TP:SPBU Jl.Raya MagelangMuntilan KM 5-6, Lt. 5.156m2 HM 6 Unt Pompa w/printer, 4 Tangki pendam,CCTV,Toko,ATM,Ctr,Toilet Hub: 08112777946 / 0811272889 / 081 1270 9280 SMG 4 G3
1.Puri Anjasmoro B3/15,Rp.1,2M 2.Wot Gandul Dlm 158.Rp.900Juta 3.3Ruko-2lt nempel Tlogobiru Tlogosari,SHM,Uk:4 x 7M,3Bh,Rp.1,2M 4.Muteran Raya 9,Pudak Payung, Banyumanik,Rp.1,2M,Nego,KPR,Hu b Pemilik 08122923435 Open List!! SMG 4 G3
JUAL CPT: RMH HM/141m2,Blkg Masjid Jl.Mendut X Manyaran,50m dr Jln Raya,Strategis.081227372052 SMG 4 G3
MANYARAN..BOROBUDUR RESIDENCE 2 T.45/110m,KPR 340Jt Cash 290Jt Jln.Lebar datar/ 082 221 577 456 SMG 4 G3
TLOGOMULYO... DP 10% SIAP HUNI T.36/70m, 240Jt,Mewah,Cluster,HM tgl 1 dr 16 unit/ 085 600 172 114 SMG 4 G3
RmhBrMulai 195jt,T21,Lt81m2, dkt JRy,bbs(Bjr,BlkNm,pj)+ PktMrh T.50 KM3, 161m=330jKsnAlm. 085100145513 SMG 4 G3
PERMATA TEMBALANG .T:085100307275 T36 s/d T90,Ruko Pinggir Jln Ry Lingk UNDIP Yg Sedang Berkembang Disc.Harga, SukuBunga,UM,Souvenir SMG 4 G3
GOLDEN PAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:085100929494, T36s/d60.Pgr Jl.Pramuka,ViewPgng.Minimalis, ExclDisc.HrgSuku BungaUM, Souvenir SMG 4 G3
DiJual Rumah DiPerumahan Ungaran Sunrice Residence,Lokasi Tengah Kota Ungaran, Promo Full Hadiah Type40,47,58,80. T:085101703205 SMG 4 G3
PELUANGINVEST JOGJA KAVLING SIAP BANGUN SHM IMB TYPE 50/130 LOK ISTIMEWA JL.PALAGAN KM12 575JT PHONE 081227144575 SMG 4 G3
Jual Rmh LT900,LB950,Tnh Kotak lbr 16 hdap Brat,Jl.Cokroaminoto Raya (Tugu Muda)50m dr Jl.Soegiyopranoto,pmint srius.085103104848 SMG 4 G3
GRIYA Tembalang Sejahtera.Telp: 082324965677.T.38 S/d T.95 Dekat Lingkungan UNDIP Yang Sedang Berkembang.Promo Full Hadiah.
JL TNH,HM,L313 Borobudur Slt Ry PmandanganSmg Bawah: 081225210202 SMG 4 G3
JLTNH HM:Jl.Watulawang Papndayan Lt900m2,View Kt Smg.085100232302 SMG 4 G3
JUAL Cpt Tnh HM, Lt.494m2, Jln Raya Kaliwungu-Boja, Hub: 085865422066 SMG 4 G3
Tnh Ls.105 Rp.195jt & Ls.450; 800rb/m2 di Gunung Pati.HP: 081228193462 SMG 4 G3
KEBUN Lt:1.125m2=125Jt,Darupono Kaliwungu Kendal. Hub: 082135188240 SMG 4 G3
JUAL MRH TNH HMLT136+BGN BLM JD LB100Jl.MegaRaya3/163 Ngalyan Pggr Jln Umum Lebar BsU/Ush.081567850212 SMG 4 G3
JUAL TANAH 6000m2-12.000m2 Lokasi di Blora. Serius, Hubungi : 0812.2627.8703 Tanpa Perantara SMG 4 G3
TNH HM 502m2ADA Phn Durian Merah Durian Montong,Kelengkeng Putih, Ace,Pete,Mangga,Sawo,Apel,dll. Pagar Tembok Keliling 100m Jl. Raya G.Pati 600Jt:085100059922 SMG 4 G3
KAV MRH:HM Jl.Ry Ungaran-Gngpati DktUngaran,LT=250-500m2, 850Rb/m2-Nego. 081325115049/ 081225004678 SMG 4 G3
JUAL TNHL 678m2,Jl Tlogotimun 2 50 M dr bangjo Tlogosari,Cck utk Kost /Gudang.Hub:08156583096 SMG 4 G3
BUKIT SARITANAH DIJUAL Luas 9OOm (2Ox45) Hadap Selatan View Laut & Gunung. Hub:O87746462288 SMG 4 G3
KAV HM MIJEN, PROSPEK JOZZ !!! Setahun Naik 50 ++ Harga Mulai 72 Jt. Hub: 0821 3590 2225 SMG 4 G3
Kav SiapBangun(HM)Lt:84,85,100, 106 159m2, Lumbungsari IV, Jl.Supriyadi (dkt SMP15 SMG).Hub:(024)6723465 SMG 4 G3
JUAL KAVLING Siap Bangun (HM), Lt: 84/100/106/159m2,Lumbungsari IV,Jl. Supriyadi (dkt SMP15 Smg) 6723465 SMG 4 G3
TNH HM Perumnas Banyumanik Smg Strgis Ls.5410m2 Cck U/Perumahan Hrg 900rb/m2Nego. Hub:08156571414 SMG 4 G3
JL.RY DEWI SARTIKA Kel.Sukorejo Kec.GunungPati Smg,(Sltn Kretek Besi), SHM, Lt:8.656M,Uk(50x170)m 500Rb/m,Nego, KPR,08122923435 SMG 4 G3
JUAL TNHL 678m2,Jl Tlogotimun 2 50 M dr bangjo Tlogosari,Cck utk Kost/Gudang. Hub:08156583096 SMG 4 G3
KAVLING Siap Bangun Di Bulusan Semarang,Dkt UNDIP Lingk.Perum Elite, Listrik, PAM:085100961419 SMG 4 G3
DIJUAL TANAH & BANGUNAN Luas +/- 579m2, HM, Lokasi depan Perum GreenWood Manyaran, sebelah Univ. Wahid Hasyim: 081 2252 03000 SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
DIJL RMH BARUCluster Amaya/ Blulukan T90/50m, HM. H:081393766469 SMG 4 G3
RMH LS:105 Rp.215Jt & Tnh LS:450 Rp.350Jt diGunungpati. 081228193462 SMG 4 G3
JUAL RMH Jl.Kuala Mas 12/566, 3KT, 2KMd. 0857271360200816652996 SMG 4 G3
KSB Perum Dolog Indah 1,5Jt/m Banjardowo @800rb, Sayung @550rb Unit Terbatas. Hub: 085878238473 SMG 4 G3
BU JUAL RUMAH / KOS-KOSAN LT:545m2, KT 18, Harga 1,3M Nego Hub: 081213828681 / 085950405563
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
GUDANG+KANTOR GatotSubroto 352A Smg,SHM 1.197m Uk: (27x44m) Rp. 4M Nego, KPR, 08122923435 Open List!
SMG 4 G3
Pajero Sport Dakar 11/12 hitam, low km, brg simpanan. Hub:08122900164
SMG 4 G3
JL.TEUKU UMAR 55-53A JATINGALEH Smg,LT/LB:650/250m, Rp.60Juta/Th Nego, 08122923435 Open Listing!!
DJL CPT RMH Siap Huni di Smg-Boja, HM dkt jln raya,Nego. 085226792904
SMG 4 G3
Mazda Cx512 merah, tg1 (Brg Smpanan) Km 20 rb.Kemuning4/14. 085100106284
- MITSUBISHI -
SMG 4 G3
DIKONT:RMH 2Lt JL.TLOGO MAS 157 PondokIndah Smg.Hub: 082377294875
SMG 4 G3
Belajar Menghias Tart UlangTahun Jmn Bisa Step By Step.Fortune 3569676
SMG 4 G3
- KIA -
SMG 4 G3
MNGRJAKAN Taman,Relief,Kolam Koi Perawatan. Hub: Komar-081909369970
SMG 4 G3
RUMAH SAMPANGANDekat Kampus 45/100. Hub: 0822 2512 2523
SMG 4 G3
SMG 4 G3
- HONDA -
SMG 4 G3
Jual Cpt FREEZER 3Pintu Kapasitas 900Liter, Kondisi Baik. 081901852300
JL RMH HM BSB Tmn Pelangi C6-3A Lt.168 T.55 Renovasi. 081390012627
SMG 4 G3
SMG 4 G3
ACCU Mobil Anda Telp Kami Antar Smg Indah E2/12A.Hub: 08122912629
SMG 4 G3
KAMPUNG BERLIAN SAMBIROTO,LT.78 LB.66, LT.82,LB.66. 081328593800
PLG 04 F3
UCAPAN SYUKUR Terkabulnya Do`a Novena 3x Salam Maria-Antonius DYS
SMG 4 G3
RMH HMLT286m/LB15Om.Jl.Jati Raya Utama II/5 Bymanik -O8139O88OOO5
ALL NEW XENIA R DLX`14 PUTIH, K, Istw, KM. 25Rb 138 Jt. 081326662124
SMG 4 G3
SEWA AVANZA + SUPIR Hub: Lisa 0818298458
RMH HMLT286m/LB15Om.Jl.Jati Raya Utama II/5 Bymanik -O8139O88OOO5
- DAIHATSU -
D.FEROZA Th`93(H) BAN BESAR Bagus. Hub:085101393697 Jual Bibit Singkong Gajah SuperGenjah Produktivitas Tinggi. 0812 72302770 /085841315176. NO SMS
SMG 4 G3
RUMAH HMLT 36O,LB45O.Jl.Tengger Timur 19 Smg.Hub: O813 9O88 OOO5
OBL:XENIA M`14,R`15 119,5JT, G. MaxPU 1.5AC,PS`14.Dr.Wahidin 119
Hosana Rp.250,New,Innova`15,APV, Ertiga`16,Avnza,Hi-Ace.085102506177
SMG 4 G3
JUAL GUDANG/GARASI Luas:2650m2 Solo.Hubungi: 085 1000 27544
Jual: Rumah & Kebun Durian dekat Unnes. Hub: 081 5656 3112
SMG 4 G3
- KENDARAAN SEWA -
GEMAH(MAJAPAHIT) LT.270 LB.211 Bgs,S.Pakai,HM,750Jt.08122825827
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
HARAPAN JAYA Kedungmundu 54. Tlp: 6703044 Spesialis KcFilmMinggu Buka
SMG 4 G3
PROMOPiano,Grand,Electone, Power Mixer,Speaker,Mic,dll.Segala Merk.Maluku Raya 19 Smg.8416460
Pengen ke Maldives?? Ngekost di D`Paragon Aja, Fas.Lengkap AC, TV-Kabel, Laundry, WIFI, Full Furnished Mulai 1,5jt/Bln, 125Rb/Hari, 5 Lokasi Strategis Tembalang, Veteran, Kijang Utara, Bukitsari, MT. Haryono T:081229992200 www.dparagon.com
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
KOS PUTRIDkt Kampus UNNES Gg. Cempaka & Gg.Imam Bonjol,Hub: 081.7056.4504 / 0857.2690.4842
MINGGU BUKA Istana Stadion, T.8310443
OBRAL DEPOT AIR MINUM MINERAL 8Jt,RO=3Jt, Lkp Ijin. 081901113535
BPKB INNOVA2012,H, H.8534.HZ an. Rachmad Fajar Suryono Jl.Stonen Utara 1/22 Semarang
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
ZEBRA KURAS WC Djmn Bersih & Puas Mahal Tidak Jadi Jaminan.Hubungi CakrawalaTmr18.Ph7609683/7601651 RODAMASSEDOT limbhWC,Msin Otmtis Tiap Hri Buka,Dlm&LuarKota. 8505943085 105 721444 / 081 228 43 9996
JL MSNBUBUT,BorMillingSkrap,Ptg /Tkuk Plat Loder,PchBtu. 0811271069
Hilang STNK H.4683.TY,AN:JARMAN Jl.Taman Puspogiwang II/1 Rt.2/1 smg
- SUMUR/WC -
SMG 4 G3
JUAL GUDANG/GARASI Luas:2650m2 Solo.Hubungi: 085 1000 27544
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SRT MOVERS Jasa Pindahan,Packing Trucking Indonesia & Int`I. 0247618570/081390247559/08170196266
SMG 4 G3
RmhT27BangBaru,LintangTrenggono 6/16Tlogosr.6724544/ 081325544140
SMG 4 G3
GRAHA CITRARmhTp36/85 Pedurungan Hrg200jtan,BangunanMewah BerGrnsi Linkungan Asri,Bebas Banjir,200m Dr Jl.MajapahitTlp/WA: 08158393636
SMG 4 G3
RMH HM LT286m/LB15Om.Jl.Jati Raya Utama II/5 Bymanik -O8139O88OOO5 RUMAH HM 1OO% BARU LT/LB:124/11O Patemon UNNES Smg - O851OO2O4O5O
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
SMG 4 G3
TEKNISIKOMP/KASIR& ADMIN.ViaPos Jl. Tmn Adenia XV/3 GrahaPadma Smg
Hilang STNK H.2810.HF,AN: Nikmatul Hidayah,Kp.Bugen Utara Rt.4/3 Genuk
- PENGIRIMAN BARANG -
NEW TERUS MAJUJAYA,Majapahit 700 T.76747531.TuneUp,Balance,Rem,AC Oli,Spooring,InstalasiKabel,Cuci
SMG 4 G3
STNK H.6640.RB AN Rini W. D/A Jl.Argosari Raya 70 Salatiga
HILANG STNK H.9167.FL, An: Afrida Fadlillah Junaedi, Hub: 081327353129
SMG 4 G3
GUDANG+KANTOR Jln.Sriyatno I/8 Purwoyoso Ngaliyan Smg(Depan KIC Gatsu),SHM,1.148M,28 X 41m, Rp. 3M Nego,KPR, 08122923435 Open List!
BUKIT CEMARA RESIDENCE: 085100742 244.T36s/d90,Mnmlis,Elegan,Permu kiman Yg Sdg Berkembang DktUNDIP Disc.Hrg,Suku Bunga, UM & Souvenir
SMG 4 G3
STAR ALM FoldingGate,RDoor, TKrey MT.Haryono 664.Ph35111813586666
SMG 4 G3
PELUANGINVEST JOGJA KAVLING SIAP BANGUN SHM IMB TYPE 50/ 130 LOK ISTIMEWA JL.PALAGAN KM12 575JT PHONE 081227144575
SMG 4 G3
BATA RINGAN/7,5cm/10cm/Harga 700rb/m3.Toko Restu 08170559118 ANUGRAH PAGARBETON.Trm Psg+Jual Paling Murah:6590084/ 087832072295
BU RMH Perum Villa Krista Blok D5 Belakang POM Bensin Asmara A.Yani Ungaran,Tengah kota Aman,2 Lantai, Wifi,Indihome.Hp: 081226702211(TP)
Clara Massage Terapi & Profesional Ada Tempat. Hub: 081229519666 SMG 4 G3
JL.BUKIT COKLAT 20 Bukit Sari SMG SHM,1,070M, 3Lt, Huk,View, Rp7Jt/M Nego, KPR, 08122923435 Open List! SMG 4 G3
JL.PERINTIS KEMERDEKAAN 43A PDK Payung Bymnik Smg, SHM, 427m, Rp.6 Jt/m, Nego, KPR, 08122923435 Open! SMG 4 G3
DIKONTRAKKAN RUKO BARU 2Lantai Jl.Raya Boja.Hub: 0888.0240.1815 SMG 4 G3
Disewakan: RUKO, 2Lt, Jl.Anjasmoro Raya 46A Smg. Hub: 082299688688 SMG 4 G3
Dikontrkn Rmh,Jl.Mahesa Utara 1/434 Pdrngan.4KT,2KM,Grsi.081575170048
SUZUKIFORSA GLx,89,coklatMet,R, AC dingin,Kalng,27jt.081327599881 SMG 4 G3
RUMAHLt138/Lb90, SHM, Halmn 2 mbl Rtamu (AC), Rkel, Rmkn, Dpr, KMkloset duduk&Air panas,2KT,Lkp seisinya SAPPHIRE REGENCY Blok B/79 KS.Tubun Kober Purwokerto Brt, 650 jt SMG 4 G3
SMG 4 G3
RMH Lumbungsari V/12(Supriyadi) 3KT, 2Km,Ls150FulBang085100249841 SMG 4 G3
RMH Lumbungsari V/12 (Supriyadi) 3KT, 2Km, Ls150Ful Bang 085100249841 SMG 4 G3
DIKONT:RMH Jl.KAGOK 35A Smg. Fas Lkp,Strategis.Hub Dgn HP: 8314268
PURI WAHIDREGENCY JL ARGABOGA T.40/72,40/84,49/90,49/96. HUB: JL JENSUD 97 LT 2 (0298) 328400 SMG 4 G3
SMG 4 G3
RK GAJAH RY 28 A.7(4,5X27,5)2Lt T.0888 0644 7581- 0877 3109 4929 SMG 4 G3
JL.TEUKU UMAR 55-53A JATINGALEH Smg,LT/LB:650/250m, Rp.60Jt/Th Nego 08122923435 Open Listing !! SMG 4 G3
DSWKN RMH +Isinya Prmhn Citraland BSB City.Berminat Hub:085727843330 SMG 4 G3
“GRIYA LAKSANA”HOTEL (FAST LKP) Jl.R.Suprapto 116, Tlp.42150507 R.Meeting /Hall Utk Pameran, 2Type (150M & 180M)Full AC, Parkir Luas SMG 4 G3
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
LAILATUL QODAR : Pandangan udara saat ribuan jemaah muslim melaksanakan tarawih di Masjidil Haram, Mekah Jumat (1/7). Gemerlap cahaya lampu Mekah menyinari ribuan jemaah yang sedang memanjatkan doa menyambut malam Lailatul Qadar. ■ Foto : reuters/mdk-Yn
■ Foto Bersama Korban Perkosaan
Pejabat India Mundur INDIA - Seorang pejabat India mengundurkan diri setelah dikecam karena mengambil ‘foto narsis’ bersama terduga korban perkosaan massal dan kekerasan dalam rumah tangga. Foto tersebut pertama kali muncul di WhatsApp, yang diambil ketika para anggota Komisi Perempuan Rajasthan bertemu dengan korban di kantor polisi. Walau Somya Gurjar menegaskan tidak melakukan kesalahan dan mengambil gambar atas permintaan wanita itu, dia akhirnya mengundurkan diri dari jabatannya di Dewan Nasional Perempuan. Para pengecamnya memandang Somya, yang tersenyum saat berfoto, tidak peka dan melanggar kerahasiaan jati diri korban. Setelah mundur, dia masih berupaya membela dirinya dengan mengatakan, hal itu merupakan upaya untuk membuat korban lebih tenang. Terduga korban mengatakan dirinya diperkosa suami dan dua kerabatnya karena tidak mampu memberikan mas kawin yang lebih besar. Perhatian terhadap kekerasan seksual meningkat di India sejak terjadinya perkosaan berkelompok atas seorang mahasiswi yang kemudian meninggal dunia pada akhir tahun 2012. Pada bulan Juni lalu, pengadilan di ibu kota India, Delhi, menyatakan lima pria bersalah karena memperkosa secara berkelompok seorang wanita Denmark tahun 2014. Wisatawan berumur 51 tahun tersebut dirampok dan diperkosa pada tanggal 14 Januari. ■ bbc-Yn
■ Komentar Tentang Kurban
Aktor Bollywood Dikecam INDIA - Para ulama Islam mengecam bintang Bollywood, Irrfan Khan, terkait pernyataan yang dilontarkannya tentang praktik kurban binatang yang dilakukan kaum Muslim. “Kita melakukan ritual ini tanpa memahami arti di baliknya,” kata Khan Kamis (30/6) . Ulama kemudian meyarankan agar DIKECAM : Irrfan Khan mengatakan Mus- aktor Muslim tersebut lim berkurban tanpa memahami arti di ba- memusatkan perhatliknya akhirnya mendapat kecaman dari para ian pada kariernya di ulama.Irrfan Khan terkenal lewat film The Life film saja dan menahan of Pi dan Slumdog Millionaire.■ Foto : diri untuk tidak dok/bbc menyampaikan pernyataan sembarang mengenai agama kami. Khan terkenal lewat film yang dibintanginya, antara lain The Life of Pi dan Slumdog Millionaire. “Arti qurban adalah mengurbankan sesuatu yang dekat dengan Anda, bukannya kambing atau domba yang Anda bisa beli untuk dikurbankan,” kata Khan kepada koran Deccan Herald. Selain soal kurban, Khan juga mengomentari puasa yang dilakukan kaum Muslim selama bulan suci Ramadan. “Daripada berpuasa selama Ramadan, orang seharusnya mengkaji diri sendiri. Binatang disembelih atas nama kurban selama Muharram. Kita, kaum Muslim, telah mencela Muharram. Seharusnya kita berduka dan apa yang kita lakukan? Berpawai,” katanya. Wahid Khatri dari Jamaat-e-Ulema-e-Hind, salah satu organisasi Islam terbesar India mengatakan kepada situs India Today, bahwa Khan menyampaikan komentar hanya untuk mempromosikan film terbarunya. ■ bbc-Yn
■ Terkait Skandal Email Pribadi
Hillary Clinton Diperiksa FBI
AMERIKA SERIKAT - Biro Investigasi Federal (FBI) menginterogasi salah satu kandidat calon presiden Amerika Serikat, dia adalah Hillary Clinton. Mantan Menteri Luar Negeri AS ini diinterogasi selama tiga setengah jam dalam penyelidikan kasus penggunaan server email pribadi kala menjabat sebagai menlu AS periode 2009-2013. Interogasi yang berlangsung di markas FBI di Washington ini dilakukan empat bulan menuju pemilu presiden Negeri Paman Sam pada November mendatang. “Clinton bersedia diwawancara secara sukarela pagi ini mengenai penggunaan email pribadi saat masih menjadi menlu,” kata juru bicara Clinton, Nick Merrill, seperti dilaporkan Reuters (3/7). “Dia merasa senang mendapat kesempatan membantu Kementerian Hukum untuk menyelesaikan masalah ini. Menghormati proses investi-
gasi, dia tidak bersedia berkomentar mengenai isi wawancara,” sambung Merrill. Meski demikian, tim kampanye Clinton selama berbulanbulan berusaha meredam skandal ini agar tidak terlalu kencang berhembus, sehingga menimbulkan distraksi di kalangan pendukungnya. Belum jelas mengapa interogasi dilakukan FBI pada masa kampanye dan menjelang konvensi Partai Demokrat pada bulan ini yang akan menentukan nominasi capres dari partai itu. Interogasi terhadap Clinton juga disusul oleh
Capt Hilary Clinton.Foto: reuters/mdk wawancara FBI terhadap sejumlah mantan staf Clinton saat masih menjabat sebagai menlu AS, termasuk ajudannya, Huma Abedin. Clinton hingga saat ini merupakan kandidat kuat capres dari Demokrat karena
unggul dalam pengumpulan delegasi ketimbang rivalnya, Bernie Sanders. Jika ditetapkan sebagai capres dari Demokrat, maka Clinton akan berhadapan dengan kandidat capres tunggal dari Republik, Donald Trump.■ mdk-Yn
Serangan Bom ISIS Tewaskan 79 Orang di Baghdad IRAK - Setidaknya 79 orang tewas dan lebih dari 131 orang terluka akibat ledakan yang diklaim dilakukan oleh kelompok Negara Islam atau ISIS, kata polisi Irak. Sebuah bom mobil meledak di dekat sebuah restoran dan pusat perbelanjaan di distrik
Karrada, Baghdad, Sabtu (02/07) malam. Jalan di depan pertokoan itu tengah diramaikan warga yang berbelanja setelah matahari terbenam di bulan suci Ramadhan, yang merupakan pekan terakhir. Bom kedua meledak kemu-
dian di wilayah yang didominasi warga Syiah di utara Baghdad, yang menewaskan lima orang. Ledakan bom, salah-satu yang mematikan di Irak tahun ini, terjadi sepekan setelah pasukan keamanan Irak merebut kembali kota Falluja dari
BOM MOBIL : Sebuah bom mobil meledak di dekat sebuah restoran dan pusat perbelanjaan di distrik Karrada, Baghdad, Sabtu (02/07) malam. ■ Foto : reuters/bbc
kelompok militan yang menamakan Negara Islam atau ISIS. Kelompok militan Negara Islam mengaku bertanggung jawab atas bom mobil di Karrada dalam pernyataan yang didistribusikan secara online oleh para pendukung kelompok Sunni garis keras. ■ Korban Anak-anak Kantor berita Associated Press melaporkan, banyak dari mereka yang tewas dalam serangan bom itu adalah anak-anak. Ledakan ini menyebabkan kebakaran berskala besar di jalan utama. Beberapa bangunan rusak parah dan terus terbakar hingga Minggu dini hari. Perdana Menteri Irak Haider al-Abadi mengunjungi tempat kejadian pada Minggu pagi, dan bertemu para khalayak yang marah. Kelompok militan Negara Islam masih menguasai sebagian besar wilayah di utara dan Irak, termasuk kota Mosul, kota terbesar kedua di Irak. Namun kelompok ini belakangan terus tertekan pasukan militer Irak. ■ bbc-Yn
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
UU Pilkada Disahkan Usai Lebaran JAKARTA - Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono mengatakan, pemerintah akan segera mengesahkan perubahan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pemilihan Kepala Daerah. Menurutnya, pengesahan dilakukan setelah Lebaran. “Sudah diberi nomor yakni nomor 10 Tahun 2016. Namun saat ini belum bisa diumumkan karena harus menunggu dimasukkan ke dalam lembaran negara,” kata Sumarsono usai menghadiri buka puasa bersama di Rumah Dinas Mendagri Tjahjo Kumolo, Jakarta. Dia berkata, tak banyak peraturan yang berubah dalam revisi UU Pilkada. Menurutnya, peraturan tambahan hanya terkait beberapa sanksi dalam pilkada dan aturan verifikasi faktual. “Yang lain relatif tetap,” ucapnya. Dia menuturkan, terdapat poin penting yang harus diper-
hatikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam menyusun peraturan KPU saat menentukan besaran dana kampanye. Hal itu guna menghindari politik uang saat calon kepala daerah menjalani proses kampanye. Dana kampanye diatur dalam Pasal 73 ayat 1 perubahan UU Pilkada yakni calon dan tim kampanye dilarang menjanjikan dan memberikan uang atau materi lainnya untuk mempengaruhi penyelenggara pemilihan dan pemilih. Namun, berdasarkan penjelasannya disebutkan, KPU diharuskan menentukan pemberian biaya makan minum dan biaya transport peserta kampanye serta biaya pengadaan bahan kampanye pada pertemuan terbatas atau pertemuan tatap muka dan dialog, juga hadiah lainnya berdasarkan nilai kewajaran dan kemahalan suatu daerah. ■ cnn-yan
Antrean ’Brexit’ Jadi Pengendali JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengatakan antrean di Brexit (Brebes Exit) sebagai pengendali agar kepadatan dari Brebes ke Tegal tidak mengular panjang di Pantura. “Sebetulnya antrean di gate Brexit itu juga bagian dari pengendali agar kepadatannya itu tidak telalu stagnan di Brebes sampai Tegal,” kata Badrodin di sela-sela kunjungannya meninjau pelaksanaan arus mudik H-3 di Pelabuhan Merak, Minggu (3/7). Badrodin mengatakan sudah memprediksi antrean panjang di Brexit. Dia sempat mengusulkan agar pintu keluar tol ditambah. “Kemarin juga sudah saya sampaikan apa perlu kita ubah gate nya,
tapi kalau toh ditambah gatenya bisa menjadi lancar, tapi akan terjadi stagnan di Tegal,” ucapnya. Bila Tegal macet, maka kendaraan akan semakin mengular di jalur arteri dan ujungnya akan tetap terjadi kemacetan. “Karena yang dari arteri juga cukup panjang. Dari arteri cukup panjang kemudian dari exit Tol Brebes juga panjang, sehingga nanti akan terjadi kemacetan juga,” jelasnya. Bila macet semakin mengular, ada kemungkinan kendaraan akan dialihkan dari Cikopo untuk diluarkan ke jalur arteri. Namun tetap saja, menurut Badrodin, pengalihan ini akan membuat kemacetan di Tegal. dtc-yan
Semarang .....
bungkan Semarang-Kabupaten Demak kembali tergenang rob. Rob terpantau sempat surut pada Sabtu (2/7) siang sehingga kendaraan sudah bisa melintas dengan lancar, namun hujan dengan intensitas deras membuat genangan rob di kawasan itu naik lagi. Pada Minggu (3/7) malam, hujan deras sempat kembali mengguyur wilayah Semarang, termasuk di kawasan Kaligawe Semarang, kemudian di Jalan Citarum, Jalan Pemuda, hingga Jalan Pandanaran, Semarang. ■ antyan
(Sambungan hlm 1) gawe tidak bisa dilewati kendaraan. “Kami menyarankan pengendara kendaraan (yang mau lewat jalur Kaligawe, red.) untuk berbalik arah kalau tidak mau terjebak rob,” kata Agung yang bersama pemuda sekitar berada di lokasi itu. Hujan deras mengguyur Kota Semarang, sepanjang Sabtu (2/7) malam menyebabkan sebagian Jalan Kaligawe, Semarang, yang menghu-
Ditagih ..... (Sambungan hlm 1) jangan Hari Raya). Dikatakan Raisa, beberapa anggota keluarganya yang masih kecil sampai antre menantikan amplop tersebut. Melihat hal itu ia merasa seperti mengingat kembali saat dirinya masih anak-anak. “Aku pas Lebaran selalu jadi sasaran empuk para sepupu, mereka minta THR. Tapi senang banget ngasih THR. Karena pas saya kecil itu gimana, jadi kita tahu banget rasanya anak kecil dapat THR buat jajan, segala macam, pasti senang banget, lucu saja mengenang masa kecil jadinya. Jadi bisa nyenengi
Kendaraan ..... (Sambungan hlm 1) kukan contra flow dari arah barat (Jakarta) sepertinya juga hanya meminimalisasi kepadatan sementara. Sebab, tiga lajur yang dibuka dari arah barat kembali menyempit menjadi dua lajur saat memasuki jantung kota. Begitu juga jalur alternatif di Jalan Lingkar Utara (Jalingkut) yang masih berupa jalanan pasir dan batu. Kendaraan nampak mengular di sana tanpa ada tanda-tanda pergerakan. Kondisi kepadatan diperparah dengan rombongan kendaraan dari arah timur (Semarang) yang berjubel di Kota Tegal. Diketahui, ekor kendaraan mampu menembus hingga Jalur Pantura Kramat, Kabupaten Tegal. Untuk mengurai kepadatan, sejumlah ruas pertigaan dan perempatan terpaksa ditutup sementara. “Beberapa jalan protokol dan jalan tikus yang masih terbuka dengan sangat terpaksa kita tutup sementara.
Ormas ..... (Sambungan hlm 1) Peristiwa terjadi sekitar pukul 23.30 WIB, Sabtu (2/7) malam. Rombongan sweeping yang dipimpin oleh salah seorang ustaz masuk ke dalam kafe lalu membuang minuman keras di sana. Sempat terjadi kericuhan karena bar tersebut banyak didatangi pengunjung. “Adapun minuman yang dibuang sekitar 35 krat minuman
Kesalehan ..... (Sambungan hlm 1) tas ibadah yang kita lakukan. Lima nama lain untuk bulan Ramadan kita sampaikan pada kesempatan ini. Syahrul Shiyam, artinya bulan itu adalah bulan bagi kita untuk berpuasa. Allah menjanjikan ampunan bagi kita yang berpuasa dengan imanan wahtisaban, kepercacaan penuh bahwa puasa yang diperintahkan itu pasti dan hanya akan berdampak positif bagi kita dan kita berharap agar puasa kita itu diterima dan berdampak positif bagi kita. Syahrul Ibadah, bulan ibadah. Rasanya memang begitu kita memasuki bulan Ramadan keinginan untuk beribadah melebihi bulanbulan lain spontan muncul, bukan hanya karena ibadah di bulan itu nilainya jauh lebih besar tetapi karena memang Allah mengasihi kita dengan “membuka” hati kita untuk itu Syahrul Qur’an, alhamdulillah kecenderungan kita untuk lebih banyak membaca Al Qr’an di bulan ini amat meningkat bahkan banyak di antara kita menyelesaikan bacaan sekali khatam atau lebih, mungkin
Puncak ..... (Sambungan hlm 1)
krucil-krucil sepupu dan keponakan, aku senang banget,” tutur Raisa, saat ditemui di Jakarta. Selain jadi bulan-bulanan saudaranya ditagih THR, perempuan kelahiran 6 Juni 1990 itu juga masih menyimpan momen yang paling dikangeninnya. Hal tersebut ialah kesederhanaan di tengah keluarganya. “Yang sangat saya kangenin saat Lebaran justru kesederhanaannya. Keluarga saya bukan tipe yang open house, yang gimana-gimana gitu. Kesederhanaan itu yang menurut saya inti dari Lebaran buat saya pribadi,” ungkapnya. ■ dtc-skh Kemudian perlahan kendaraan di Pantura kita tarik, menyusul kendaraan yang lumpuh di Jalingkut,” beber Kasatlantas Polres Tegal Kota, AKP Aris Arianto saat dihubungi Wawasan, semalam. Selain di Jalur Pantura, kelumpuhan arus lalu lintas juga terjadi di jalur bebas hambatan Pejagan hingga Brebes Timur. Beberapa pemudik terpaksa mematikan mesin kendaraan lantaran tidak ada pergerakan sama sekali. Bahkan, kepadatan diperparah dengan adanya kendaraan yang mogok lantaran kehabisan bahan bakar. Salah seorang pemudik asal Debong, Kota Tegal Nurito menyebutkan, dirinya tertahan di dalam Tol Pejagan sejak Minggu sore sekitar pukul 16.00 WIB. Hingga waktu menunjukkan pukul 21.00 WIB dirinya mengaku masih berada di dalam Tol Pejagan. “Dari sore sampai sekarang masih di Pejagan. Tidak bisa bergerak sama sekali, sampai mematikan mesin. Bisa jalan lagi 2 kilometer, nanti matikan mesin lagi,” katanya. ■ M12yan
dialami oleh Rozak, pemudik asal Ciputat, Jakarta Selatan. Meskipun dari Jakarta selalu melewati jalan tol, namun saat tiba di Brebes Exit Tol (Brexit) sekitar 15 jam lebih. “Saya berangkat dari Jakarta sekitar pukul 20.00, Sabtu (2/7) malam dan baru tiba di Brebes Exit Tol pukul 15.00 siang. Jika dihitung 15 jam lebih saya harus mengemudikan kendaraan. Padahal, tujuan saya ke Yogyakarta dan apabila hari normal, Jakarta-Brebes paling lama 4 jam perjalanan setelah tol ini jadi,”keluh Rozak yang mengaku kehabisan bensin di tengah jalan dan harus beli eceran dengan harga sangat mahal. Kapolres Brebes AKBP Lutfhi Sulistiawan SIK MH MSi membenarkan jika hari Minggu (3/7) ini merupakan puncak arus mudik Lebaran. “Hari Minggu, sejak pagi hingga sore hari volume kendaraan mengalami peningkatan dibandingkan hari sebelumnya, Minggu malam, puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi. Akibatnya, arus lalulintas mengalami hambatan. Jajaran Polres Brebes terus berupaya agar kemacetan pada puncak arus mudik ini bisa dieleminir,” tandas Kapolres saat dihubungi di sela-sela pengaturan lalu lintas di ‘Brexit’, Minggu (3/7).
Banjir ..... (Sambungan hlm 1) pas Sungai Tuntang mulai menggenangi jalan, jembatan dan jalur kereta api pukul 05.00. Karenannya Kapolsek Karangawen, AKP Sugiyono bersama personel Polsek dibantu warga dan relawan Tagana bergotong-royong membersihkan tumpukan sampah di atas rel begitu air surut. “Pada saat sama kapolsek pun mengonformasikan kondisi rel ke kepala Stasiun Brumbung yang terdekat. Sementara pengaturan lalulintas di jalan raya menggunakan sistem buka tutup satu lajur,” terang kapolres, didampingi Kabag Ops Kompol Sutomo. Sementara pada saat sama akibat tak mampu menahan debit Sungai Cabean, tanggul di Desa Bakalrejo Kecamatan Guntur jebol sepanjang 30 meter dengan kedalaman 1,5 meter. Akibatnya ratusan rumah warga terendam banjir dengan ketinggian bervariasi. Begitu pun Sungai Dolog yang melintasi sisi selatan Kecamatan Sayung limpas hingga kurang lebih 200 rumah warga Desa Pilangsari dan puluhan rumah warga Desa Tambakroto dige-
bir berbagai merek,” terang Heru. Selain para pelaku sweeping, polisi juga mengamankan motor yang dikendarai mereka. Jumlahnya ada 26 unit. Belum ada keterangan lebih lanjut mengenai status para anggota ormas tersebut. Namun puluhan anggota ormas FPI yang hendak melakukan sweeping di bar Camden, Jakarta Selatan, tak dikenai pasal pidana. Mereka diberi pengarahan agar tak main hakim sendiri. “Nggak
ditahan, tapi diarahkan karena perbuatannya itu salah,” kata Kapolres Jaksel Kombes Tubagus Ade. Menurut Tubagus, para anggota FPI hendak melakukan sweeping. Meski sempat masuk ke dalam bar, namun belum sampai melakukan perusakan. Meski begitu, ada beberapa botol bir yang ditumpahkan. “Tidak ada yang apa, cuma diperingatkan. Ada botol yang isinya ditumpahkan,” ungkapnya.
“Dia masuk ke sana ngasih tahu, cuma ada beberapa botol yang ditumpahkan isinya. Itu aja. Terus kita dateng ke sana, kita bawa ke sini semua. Tindak pidananya belum ada yang dilakukan, tidak ada perusakan,” paparnya. Tubagus menegaskan, tak ada yang boleh main hakim sendiri. Bila ada yang melakukan pelanggaran, silakan lapor ke polisi dan polisi yang akan melakukan penindakan. ■ dtc-yan
termotivasi hadis Nabi,bahwa bacaan Qur’an dan puasa kita itu memohon kepada Allah agar mereka diberikan kewenangan untuk memberikan syafa’at. Syahrus Shobri, bulan kesabaran. Pendidikan untuk bersabar langsung muncul saat kita memulai berpuasa. Tidak terlalu merasa lapar dan hahaga kita selama empat belas jam itu, sehingga ketahanan diri kita menjadi lebih kuat, meski makan dan minum tersedia dan kita bisa berpura-pura puasa. Bahkan sesuai hadis Nabi “sekiranya ada yang menghina atau menantang untuk berkelahi, jawablah aku sedang puasa” kita tidak emosi dan tidak terpancing untuk melayani hinaan maupun tantangannya. Syahrul Ghufron, bulan ampunan. Sesuai janji Allah, “bahwa barang siapa berpuasa” ditambah hadis lain “barang siapa menghidup kan (beribadah) malam Ramadan” karena Allah semua dosa masa lalunya diampuni. Masih banyak lagi namanama lain dari bulan Ramadan, namun sementara kita cukupkan itu. Dan kalau kelimanya sudah menjadi warna hidup kita maka insyaallah kita sudah masuk kelompok orang shalih, shalih
di sisi Allah tentu. Lantas tak adakah dampak positif amalan-amalan Ramadan dalam kaitan interaksi sesama kita. Oh pasti.Rasa lapar dan dahaga karena puasa itu akan membuat kita sadar akan penderitaan yang lain, yang langkah awalnya antara lain berupa mengeluarkan zakat fitrah. Sudah semestinya rasa lapar dan dahaganya puasa akan menumbuhkan keinginan untuk berbagi kepada sesama . Begitu pula kesabaran selama puasa membuat kita menjadi orang yang tidak gampang marah, tidak mendendam. Kita menjadi orang yang tidak mudah berburuk sangka, kita menjadi orang yang mudah memaafkan, peramah dan mendahulukan perdamaian, persatuan dan kesatuan. Dan banyak lagi sifat-sifat mulia yang tumbuh sebagai hasil puasa kita yang menjadi bekal kita dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Itulah kesalehan sosial yang kita peroleh dari puasa Ramadan itu. Nah keberhasilan puasa dengan kesalehan ritual dan kesalehan sosial itulah fitrah kita, jati diri kita, makanya begitu berakhir puasa Ramadan itu kita berhari raya ‘Idul Fitri,
kembali kepada fitrah jati diri kita. Dan kalau kita merenung hari raya ‘Idul Fitri itu memang hari di mana kita menemukan kembali fitrah (jati diri) kita. Bukankah hari itu rumah kita terbuka untuk semua orang (tak ada egoisme dan kesombongan) Bukankah kita menerima tamu dengan salam dan senyum ( tak ada kemarahan, tak ada keberingasan). Bukankah kita persilakan tamu menikmati hidangn yang kita siapkan (tak ada rasa kikir, bakhil, yang ada adalah kedermawanan dan keinginan berbagi). Bukankah kita memberi maaf ketika tamu kita meminta maaf atas kesalahannya lahir dan batin (tak ada lagi marah, dendam dan benci). Bukankah kita mendoakannya ketika tamu kita memintanya (senang orang lain mendapatkan keberuntungan dan nasib yang baik) Bukankah kita mengantar dan melepas tamu kita itu untuk pulang (ingin bila saudara kita itu selamat dan tidak mendapatkan bahaya dan celaka). Nah itulah ‘Idul fitri kita, penemuan kembali jati diri kita. Mari kita pelihara terus dan disempurnakan dengan kehadiran Ramadan tahuntahun berikutnya. Amin. ■
Kapolres menjelaskan, penumpukan kendaraan tidak bisa dihindari di simpang tiga Brexit. Untuk itu, pihaknya melakukan berbagai rekayasa lalulintas di antaranya sistem buka tutup dan contra flow. “Kami juga telah berkoordinasi dengan Bupati Brebes agar di sepanjang jalur Pantura tidak ada pasar tumpah. Kami bersyukur, saat ini pasar tumpah tidak ada sehingga kemacetan di jalur Pantura Brebes bisa dieliminasi. Meskipun, pada puncak arus mudik Lebaran yang jatuh di hari Minggu ini, kemacetan tidak bisa dihindari akibat volume kendaraan meningkat,” kata Kapolres.
■ Bumiayu Sementara itu, jalur selatan Brebes (Bumiayu dan sekitarnya-red) juga mengalami kemacetan yang cukup parah akibat meningkatnya volume kendaraan pada puncak arus mudik lebaran, Minggu (3/7). Kemacetan panjang kendaraan terjadi akibat adanya perlintasan kereta api di wilayah selatan. “Ada perlintasan kereta api yang melalui jalur selatan yang menyebabkan antrean kendaraan. Apalagi, dalam waktu 8-10 menit kereta api selalu melintas. Sehingga, petugas harus secepatnya melakukan upaya buka tutup atau contra flow
untuk mengurai kemacetan. Empat titik perlintasan kereta api tersebut yakni di Klonengan, Karanganyar, Karangsawah dan Kretek,” tukas Kapolres. Dia menambahkan, kendaraan pemudik juga mengalami antrean panjang saat tiba di pertigaan Dermoleng, Kecamatan Ketanggungan. Selain itu, pertigaan Kecamatan Larangan yang menuju ke Kecamatan Songgom di jalur selatan juga sering terjadi penumpukan kendaraan pemudik. “Kami mengimbau kepada pemudik agar menuju jalur alternatif di wilayah Brebes Tengah untuk menghindari kemacetan yang lebih parah bagi mereka yang akan menuju ke Purwokerto. Pemudik bisa melintas wilayah Kecamatan Jatibarang menuju ke arah Slawi untuk mengurangi kemacetan lebih panjang di jalur selatan,”imbau Kapolres. Kapolres dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan kepada pemudik untuk selalu berhati-hati dan waspada serta tidak lengah saat mengemudikan kendaraannya. “Jika lelah atau capek, pemudik disarankan untuk beristirahat di tempat-tempat parkir atau rest area di sepanjang jalan yang dilalui. Sabarlah selama mengemudikan kendaraannya sehingga selamat sampai tujuan dan bisa berlebaran dengan keluarga di kampung,”pungkas Kapolres. ■ ero-yan
MACET : Kendaraan yang lewat jalan tol Pejagan-Pemalang terjebak macet hingga 20 km menuju ‘Brexit’, akibat volume kendaraan meningkat pada puncak arus mudik Lebaran, Minggu (3/7). ■ Foto. Eko Saputro-yan nangi banjir. “Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Sedangkan kerugian material masih dalam pendataan,” kata Camat Sayung Indrijantoro Widodo. ■ Rumah Hanyut Sementara itu hujan deras yang mengguyur di Kabupaten Semarang, Sabtu (2/7) malam hingga Minggu (3/7) dini hari mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah di Kabupaten Semarang. Bahkan bencana banjir mengakibatkan rumah semi permanen milik Timbul (57) di wilayah RT 07 RW 03, Kelurahan Tegalrejo, Kecamatan Bawen, yang terletak di dekat aliran Sungai Ngrawan hanyut diterjang derasnya banjir. Informasi yang diperoleh, banjir bandang di perkampungan wilayah RT 07 terjadi, Minggu (3/7) dini hari. Saat terjadi banjir kondisinya gelap gulita karena listrik padam. ‘’Sekitar pukul 01.00 pintu rumah saya digedor-gedor warga sambil berteriak ada banjir bandang. Kondisinya gelap gulita, karena listrik mati dan masih turun hujan,’’ ungkap Riyanto, Ketua RT 07. Menurut Riyanto, puluhan warga sudah berkumpul mem-
beritahukan jika debit air aliran sungai Ngrawan meningkat dan menggenangi rumah Timbul. Ketinggian air sudah mencapai dada orang dewasa atau sekitar 1,5 meter. ‘’Arus air sungai cukup deras. Saya mengerahkan warga untuk mengevakuasi keluarga mbah Timbul yang masih berada di dalam rumah,’’ ujarnya. Warga lantas berusaha mengevakuasi kelurga Timbul yang rumahnya tak jauh dari rumah Riyanto. Proses evakuasi sempat terkendala karena pintu rumah Timbul dikunci dari dalam. Pintu rumah Timbul akhirnya dibuka paksa dengan cara didobrak. ‘’Ada empat orang di dalam rumah mbah Timbul, yakni istri, menantu dan dua cucu mbah Timbul yang masih berusia tiga tahun. Ketika terjadi banjir mbah Timbul dan anak laki-lakinya sedang bekerja menjaga depo pasir di Jalan Lingkar Ambarawa,’’ kata Riyanto. Riyanto mengungkapkan, bangunan rumah berdinding papan hanyut terbawa derasnya arus air tak berselang lama setelah keluarga Timbul dievakusi. Sehingga barang-barang yang ada di dalam rumah ikut
hanyut terbawa arus. ‘’Barangbarang mbah Timbul tidak sempat dievakuasi. Kami hanya fokus menyelamatkan orang-orang yang ada di dalam rumah,’’ jelasnya. Selain menghanyutkan rumah Timbul, banjir bandang di Tegalrejo juga menerjang sebagian ruang dapur milik Lasno disamping rumah Timbul. Sedangkan rumah Riyanto hanya terendam air di bagian belakang. Atas kejadian itu, warga Tegalrejo memberikan tali hingga terkumpul 2,5 juta. ‘’Uang Rp 1 juta diberikan keluarga mbah Timbul, Rp 1 juta untuk keluarga Lasno, dan saya sendiri dapat Rp 500 ribu. Kami berharap ada bantuan dari Pemkab Semarang atas musibah ini,’’ pinta Riyanto. Tidak hanya di Tegalrejo Bawen, bencana banjir juga melanda wilayah Asinan Bawen, Tambakrejo Ambarawa, Bejalen Ambarawa, sejumlah wilayah Kecamatan Pabelan dan Kecamatan Kaliwungu. Hujan deras juga mengakibatkan bencana longsor di Lingkungan Sumber, Kelurahan Panjang, Kecamatan Ambarawa. ■ ssi/rbd-yan
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Pemudik Gratis Kemenhub Tiba di Solo SOLO- Puluhan peserta mudik motor gratis dari Kementerian Per hubungan (Kemenhub) men jadi kebingungan setibanya di Terminal Bus Tirtonadi Kota Surakarta, kemarin. Mereka menge luh karena kunci motor yang diterima dari panitia tertukar dengan kendaraan sejenis milik pe mudik lainnya. Keterangan yang dihimpun dari sejumlah pemudik motor gratis di Terminal bus Tirtonadi Solo mengungkapkan, kekeliruan pemberian kunci terjadi akibat panitia kurang berhati-hati dalam memasukkan kun ci ke dalam kantung plastik yang telah tercantum nomor sepeda motor milik peserta mudik. Sementara itu koordinator pelaksana program mudik Kemen hub Galih ketika dihubungi menyatakan belum menerima laporan secara detail. Pihaknya ber janji akan menyelesaikan perso alannya. Menyinggung program mu dik motor gratis Kemenhub yang ditanganinya menggunakan 78 unit bus dengan jumlah penumpang 3.062 orang. Sedang kan 1.400 motor pemudik diang kut oleh 28 truk. ‘’Seluruh peserta mudik gratis yang berangkat dari Bulok dan Taman Mini Inonesia Indah (TMII) Jakarta yang berangkat pada 2 Juli sekitar jam 10.00 tersebut diharapkan tiba di Solo hari Minggu (3/7). Melalui pro gram mudik gratis Kemenhub, sedikit banyak mengurangi kemacetan arus lalu lintas yang diakibatkan banyaknya pengenda ra motor,’‘ jelasnya. Sedangkan program balik Lebaran 2016 dari Solo menuju Jakarta bakal dilaksanakan pada Minggu, 17 Juli mendatang. Pelaksanaan pendaftaran sekaligus penyerahan sepeda motor berlangsung 14 – 15 Juli 2016 di terminal bus Tirtonadi Solo. Sepeda motor pemudik diberangkatkan
pada 16 Juli, sedangkan peserta mudik gratis (orangnya) diberangkatkan tanggal 17 Juli. Program mudik gratis dengan tuju an akhir Solo juga diikuti pemudik yang kembali ke wilayah Jawa Timur bagian Selatan Barat seperti wilayah Kediri, Madiun dan Ngawi. Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Ko ta Surakarta Yosca Herman Sudradjad membenarkan bahwa sebagian bus pengangkut mudik gratis dari kemenhub telah tiba di Solo. Berdasarkan laporan yang diterima perjalanan dari Jakarta menuju Solo rata-rata ditempuh dalam 24 jam. Namun bus yang datang belakangan dipastikan akan menempuh jarak Jakarta – Solo mencapai sekitar 29 jam. Setibanya di Solo, para pemudik motor gratis juga dibekali satu liter bahan bakar jenis premium. Langkah ini dilakukan mengingat selama pengangkutan menggunakan truk, maka tanki motor harus dalam keadaan kosong tanpa bahan bakar. Masih dalam kesempatan sama Kepala UPTD Terminal Tirtonadi Solo mengatakan mulai H-7 hingga H-4 Lebaran tercatat sebanyak 8.475 unit bus terdiri 8.118 bus regular dan 357 bus ekstra telah masuk ke solo meng angkut setidaknya 101.775 penumpang. Dengan data ini berarti setiap hari telah tiba di Solo sebanyak 507 unit bus mengang kut 6.361 penumpang . Sementara itu, kondisi lalu lintas di Exit Tol Solo Kertosono (Soker), Pungkruk Kecamatan Sidoharjo, Sragen, tak ada penumpukan kendaraan. Setiap jamnya hanya ada sekitar 500 kendaraan, yang keluar dari tol Pungkruk pada Minggu (3/7). Sejumlah kendaraan luar kota hilir mudik, melintasi kabupaten
PEMUDIK: Seorang pemudik motor gratis program Kemenhub yang tiba di Terminal Bus Tirtonadi Solo, kemarin, tengah memasang kaca spion. Tercatat 1.400 motor diangkut 28 truk dengan jumlah pemudik gratis 3.062 orang yang diangkut dengan 78 bus, berangkat dari Jakarta, tiba di Solo kemarin. ■ Foto: Bagus Adji W yang berada di ujung timur Propinsi Jawa Tengah ini. Petugas jaga Exit Tol Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Sragen Gentur Widiatmoko mengatakan, pintu ke luar tol tersebut cukup ramai, namun tak terjadi penumpukan. Menurutnya, hanya ada sekitar 500 kendaraan yang keluar per jamnya. ”Sudah mulai ramai, tapi tak terjadi penumpukan. Kita perkirakan, sore nanti, sebelum ditu-
tup akan bertambah,” terangnya. Sedangkan puncak kepadatan arus mudik di Sragen akan terjadi pada Minggu (3/7) malam sampai Senin (4/7) hari ini. ■ Wonogiri Mulai Padat Sementara, Terminal Bus Giri Adipura, Wonogiri, yang biasanya sepi, Minggu (3/7) sudah terlihat ramai, banyak bus-bus AKAP atau bus malam yang bongkar muat penumpang. Kepala Dishubkominfo Wonogiri
Ismiyanto melalui Kepala Terminal Giri Adipura, Agus Glempo, mengakui terjadinya puncak kedatangan pemudik ke kabupaten ini. Menurut dia, data terakhir jumlah bus malam atau AKAP jurusan Jakarta-Wonogiri yang masuk terminal induk itu ada 1.779 bus/rit dengan total penumpang 44.653 pemudik. “Itu belum termasuk yang membawa mobil atau motor sendiri,” katanya. Sementara, untuk memantau
arus mudik dan balik, Pemkab berinisiatif membuka pos terpadu di sejumlah tempat. Pengoperasian pos terpadu melibat kan Dishubkominfo, TNI, Polri dan kecamatan setempat. Dari sekian pos terpadu, Pemkab be rencana mengevaluasi dua lokasi pos terpadu yang dinilai tempatnya kurang strategis. Yakni pos terpadu yang di kota Kecamatan Purwantoro dan Jatisrono. ■ K-2/K-25/Pm-skh
■ Seorang Anak Pingsan di Mobil
Jakarta-Pekalongan 24 Jam, Pemudik Kelelahan KAJEN – Meski Jembatan Sipait di jalur Pantura Kabupaten Pekalongan sudah difungsikan, namun pada Sabtu (6/7) malam dan Minggu (3/7), volume kendaraan yang memasuki Pantura Pekalongan mengalami puncaknya, sehingga kendaraan padat merayap hingga puluhan kilometer. Jalur Pantura Pekalongan yang letaknya di tengah-tengah antara Jakarta dan Surabaya ini merupakan titik lelah para pe mudik. Saking lamanya perjalanan, banyak pemudik yang kelelahan saat memasuki wilayah Pekalongan, sehingga pemudik memilih untuk beristirahat di
rest area dan memanfaatkan posko kesehata. Bahkan seorang anak pemudik bernama Husna (10), pingsan di dalam mobil karena kelelahan dan perutnya kosong, Sabtu malam. Husna yang mudik dari Tang gerang bersama keluarganya menggunakan mobil KIA hi-
PINGSAN: seorang anak pemudik bernama Husna (10), pingsan di dalam mobil karena kelelahan dan perutnya kosong, Sabtu malam. Husna yang mudik dari Tanggerang bersama keluarganya menggunakan mobil KIA hitam nopol B 1272 GNG ini membutuhkan waktu 24 jam untuk sampai ke Pekalongan. ■ Foto: Hadi Waluyo-skh
tam nopol B 1272 GNG ini mem butuhkan waktu 24 jam untuk sampai ke Pekalongan, dari kondisi normal enam jam wak tu tempuh. Hal ini dibenarkan oleh anggota Polres Pekalongan, Bripka Erick Susanto dan Bripka Sla met yang sedang bertugas di pos Walindo, dia dan temannya, yang menolongnya. . Dia dan temannya pun berusaha mengevakuasi korban ke posko kesehatan di IBC Wiradesa. “Ti ba-tiba ada yang teriak minta tolong anak ada yang ping san. Mungkin karena kelela han, karena dari Jakarta ke Pekalongan memerlukan waktu 24 jam. Korban juga puasa, padahal sudah diingatkan untuk tidak puasa karena perjalanan jauh,” ujar Erick. Perjalanan sehari dua malam dari Tangerang. Kemunginan dia kedinginan karena perut nya kosong, ya pingsan di mo bil. Badannya kaku dan ke jang,” terang paman korban, Fallen. ■ Cek Lapangan Sementara itu, Muspida Ka bupaten Pekalongan, di antara nya Bupati Asip Kholbihi, Wakil Bupati Arini Harimurti, Kapolres AKBP Roy Ardhya Can dra, Kajari Ahelya Abus tam, dan Ketua DPRD Hj Hin dun memantau arus mudik di jalur alternatif dan Pantura Kabupaten Pekalongan, Jumat (1/7)
malam hingga Sabtu (2/7) dini hari. Rombongan juga memantau kondisi di pos pengamanan dan pelayanan yang tersebar di Kabupaten Pekalongan, di antaranya di pos pam Kajen, Kedungwuni, IBC, Sipait, dan di posko terpadu di Kantor Kecamatan Siwalan. Dari pantau an malam hingga dini hari itu, jalur Pantura Kabupaten Pekalongan lancar. Arus mulai ter sendat setelah memasuki wila yah Kota Pekalongan, yang dimungkinkan karena banyak lampu merah, ada perlintasan kereta api, simpangan jalan, dan aktivitas masyarakat di dalam Kota Pekalongan yang ramai. Kapolres Pekalongan Roy Ardhya Candra menambahkan, untuk Operasi Ramadani ya Candi 2016, pihaknya me nyiapkan 34 pos pam dan pos yan dengan titik fokus di Jembatan Sipait dan depan Pasar Wiradesa. “Semuanya sudah lancar, tinggal narik arus. Selain Sipait, fokus lainnya di Pasar Wiradesa. Antara Pekalongan Kota dan Pemalang untuk traffick light kita seragamkan, biar lampu hijaunya lebih lama,” imbuhnya. Pemkab terus koordinasi dengan Polres dan jajarannya untuk memprediksi dan mengantisipasi arus mudik, sehingga jalur Pantura tidak terjadi kemacetan panjang. ■ Haw-skh
KOSONG: Terminal bus Pemalang kosong, karena bus yang berangkat ke Jakarta menjemput pemudik terlambat kembali karena terjebak kemacetan. ■ Foto : Probo Wirasto.
Bus Terlambat Masuk Terminal PEMALANG- Dari Pemalang dilaporkan, berdasarkan data yang dimiliki pihak Terminal Induk Pemalang, untuk angkutan lebaran 2016 kali ini khususnya armada bus, tercatat setidaknya ada 182 armada yang siap untuk menjemput pemudik dari Jakarta. Jumlah tersebut terdiri dari 142 armada reguler dan 40 cadangan yang disiapkan sewaktu, jumlah ini diluar bus bantuan program mudik. Kepala Terminal Induk Pemalang, Sumanto, Minggu (3/7) mengungkapkan jika jumlah armada yang terdata memang sebanyak 182 unit, dimana angkutan reguler sebanyak 142 armada yang terbagi atas 8 perusahaan otobus. Mereka akan melayani pemudik dari Kabupaten Pemalang dan sekitarnya. “Rata-rata armada tersebut sebagian besar sudah berangkat ke Jakarta, hanya saja kembalinya ke Pemalang tersendat karena mereka terjebak kemacetan sehingga terlambat masuk terminal,” tandasnya. Bagi para pemudik yang ingin melanjutkan perjalanan ke kota-kota kecamatan seperti Belik, Randudongkal maupun Moga, angkutan minibus 3/4 juga sudah stand by untuk berope rasi selama 24 jam penuh. ■ Obo-skh
Mudik dari Jakarta, Buang Bayi di Teras BATANG - Penemuan sesosok bayi berjenis kelamin perempuan yang diperkirakan berusia dua bulan, di teras rumah salah seorang warga di Dukuh Sidomulyo, Desa/Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, mengge ger kan warga desa setempat, Minggu (3/7) dini hari. Pelaku dari penelantaran bayi malang itu langsung bisa diungkap jajaran kepolisian, yakni anak dari si pemilik rumah itu sendiri yang baru mudik dari Jakarta, seorang
lak-laki berinisial I. Bayi itu dalam keadaan sehat dan di sampingnya ditemukan perlengkapan bayi yang lengkap. Polisi yang mendapatkan laporan penemuan bayi itu langsung melakukan evakuasi bayi malang itu ke Puskesmas Bandar, agar bayi itu mendapatkan perawatan. Setelah itu, polisi memeriksa sejumlah saksi dan melakukan penyelidikan di lapangan. Tak butuh waktu lama, polisi berhasil meng-
endus pelaku penelantaran bayi tersebut - yang tak lain adalah anak dari pemilik rumah di lokasi bayi itu diletakkan. Di hadapan petugas, I, pelaku mengaku tidak berniat membuang bayi itu, namun bayi itu akan diserahkan kepada orang tuanya sebagai oleh-oleh merantau di Jakarta. Kapolsek Bandar, AKP Yusi Andi Sukmana, menga takan, setelah melakukan eva kuasi bayi itu ke Puskesmas
Bandar, pihaknya memeriksa sejumlah saksi dan melaku kan penyelidikan di lapang an. Dalam waktu singkat, polisi akhirnya berhasil mene mukan pelaku yang menelantarkan bayi malang itu. Guna penyelidikan lebih lanjut, polisi menga mankan pelaku di Mapolsek Bandar un tuk mempertang gungjawabkan perbuatannya tersebut. Polisi juga masih mengejar kekasih pelaku, yang tak lain adalah ibu dari bayi itu. ■ Haw-skh
DIMINTAI KETERANGAN: Pelaku penelantaran bayi, I, dimintai keterangan di Mapolsek Bandar, Batang. ■ Foto: Hadi Waluyo
26°C 33°C
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
25°C 32°C
26°C 33°C
26°C 33°C
24°C 31°C
25°C 32°C
Sumber : BMKG Jawa Tengah
n Puncak Arus Mudik Lebaran 2016
Pemudik Berjubel di Tanjung Emas TANJUNG EMAS-Memasuki H-3 lebaran Idul Fitri 2016, terjadi lonjakan kepadatan arus penumpang yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dibanding hari-hari biasanya. Bahkan ribuan pemudik terlihat berjubel di terminal penumpang Pelabuhan Tanjung Emas, Minggu (3/7). Dari Pantaun Wawasan, di lokasi kejadian, sebanyak empat kapal bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Pertama, KM Egon dari Banjarmasin tiba di pelabuhan pada pukul 05.45 WIB pagi dengan membawa
penumpang sekitar 900 orang. Kedua, KM Dharma Ferry 8 dari Kumai tiba di pelabuhan pada pukul 12.00 WIB dengan jumlah penumpang 1023 orang. (Bersambung ke hlm 10 kol 3)
Satlantas Buat Kantong Parkir BARUSARI-Petugas Satuan Lalu-Lintas Polrestabes Semarang bekerja sama dengan Dishubkominfo Kota Semarang telah menyiapkan sejumlah kantong parkir untuk mengantisipasi sejumlah titik macet di kota Semarang saat hari raya Idul Fitri nantinya. Kasat Lantas Polrestabes Semarang, AKBP Catur Gatot Effendi mengatakan petugas akan memfokuskan di sejumlah titik Foto: Dok
Catur Gatot Effendi
(Bersambung ke hlm 10 kol 1)
TURUN: Ribuan pemudik turun di Pelabuhan Tanjung Emas,dari kapal KM Dharma Kencana II jurusan Pontianak-Semarang, Minggu (3/7). n Foto:Weynes-Ks
n Sawah Besar Tergenang Luapan BKT
Jalan Kaligawe Lumpuh KALIGAWE - Jalan Raya Kaligawe yang menghubungkan Semarang - Surabaya lumpuh total. Berbagai macam kendara-
an, tidak bisa melewati di jalan nasional itu karena ketinggian air di sepanjang jalan mencapai sekitar 50 cm akibat hujan deras
dengan intensitas tinggi, Sabtu malam hingga Minggu (3/7) dinihari. Camat Gayamsari Bambang
Purnomo Aji kepada Harian Pagi Wawasan, Minggu (3/7) me(Bersambung ke hlm 10 kol 3)
Jago Menulis INOVASITA Alifdini sangat jago menulis karya ilmiah. Terbukti 2015 lalu dia meraih juara III dalam penulisan karya ilmiah di ajang Indonesian Ocean Expo (IOE), yang
digelar oleh Teknik Kelautan Institut Teknologi Bandung (ITB). Tema yang diambil pada waktu itu pembangunan di wilayah terluar laut Indonesia, ocean maritim building. Konsep yang (Bersambung ke hlm 10 kol 3)
LUMPUH: Jalan Raya Kaligawe terlihat seperti sungai, arus lalu-lintas di jalanj tersebut lumpuh total, Minggu (3/7). n Foto: Unggul Subagyo-Ks
Tersumbat Sampah di Bawah Jembatan Foto: Jaka N
SAWAH BESAR-Wakil Walikota Hevearita G Rahayu yang mengecek langsung kondisi banjir bersama Gubernur Ganjar
Pranowo menyatakan bahwa luapa Kali Babon dan Banjir (Bersambung ke hlm 10 kol 3)
TERTUTUP SAMPAH: Wawali Hevearita G Rahayu melihat dari dekat kondisi badan Jembatan Kaligawe di atas Banjir Kanal Timur yang terhalang tumpukan sampah, Minggu (3/7). n Foto: Nurul Wakhid-Ks
Tumbuhkan Keramahan pada Pemudik Melalui Selongsong Ketupat Demi menyambut para pemudik yang memasuki Kota Semarang, Komunitas Pegiat Wisata membagikan ratusan selongsong ketupat, Minggu (3/7). Menurut Koordinator Pegiat Wisata Taufan YD, aksi dilakukan di titik masuk kota ini yakni di Kalibanteng. “KAMI asumsikan para pemudik yang melewati Kalibanteng adalah mereka yang hendak mampir untuk berwisata, menginap atau sekadar kuliner di Semarang. Sedang mereka yang berbelok ke jalan tol adalah mereka yang hanya sekadar melintas,” terangnya. Dijelaskan, aksi ini dilandasi
keinginan menyambut pemudik dengan keramahtamaan. Pasalnya sebagai bagian dari pengembangan dunia pariwisata, dibutuhkan sikap ramah tamah terhadap tamu yang datang. Sikap ramah dilambangkan dengan pemberian selongsong ketupat untuk kemudian dibawa pulang. Dalam satu paket ketupat tersebut, disertakan pula peta wisata, filosofi ketupat serta beberapa informasi wisata dan hotel di kota ini. “Filosofi kupat itu kan dikembangkan leluhur kita sebagai ngaku lepat karena kita akan (Bersambung ke hlm 10 kol 1)
BAGI KETUPAT: Anggota Komunitas Pegiat Wisata Kota Semarang membagikan ratusan selongsong ketupat kepada para pemudik di Kalibanteng, Minggu (3/7). n Foto: Nurul Wakhid-Ks
n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n n
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Silaturahim NU se-Jateng SILATURAHIM Ngumpulke balung pisah NU seJateng akan diadakan di Kampus Fakultas Kedokteran Universitas Wahid Hasyim (Unwahas) Jalan Kalipancur, Manyaran, Minggu (17/7) mulai pukul 10.00. Bertindak sebagai maudzoh khasanah adalah KH Maemun Zubair. Info : 081393790999. ■ Weynes-Ks
Hadiah Donor Darah DALAM rangka menyambut Idul Fitri, Unit Transfusi Darah PMI Kota Semarang memberikan hadiah t-shirt bagi masyarakat yang berpartisipasi menyumbangkan darahnya di Gedung Unit Transfusi PMI, Jl Mgr Soegijapranata No 31 Semarang pada 1-10 Juli mulai pukul 07.00 WIB-20.00 WIB. ■ Weynes-Ks
Satpol PP Razia Pengemis BULU LOR- Maraknya pengemis dan jatilan jelang lebaran Idul Fitri, membuat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Semarang melakukan patroli dan razia di ruas-ruas jalan di Kota Semarang, Senin (4/7) hari ini. Kepala Bidang Trantibum Satpol PP Kota Semarang Kusnandir mengatakan, patroli ini diharapkan bisa menjaga keamanan dan kenyamaan bagi para pengguna jalan khususnya para pemudik yang ingin pulang
■ Menerjang Camat Gayamsari Bambang Purnomo Aji memperkirakan air Sungai Banjirkanal Timur meluap sekitar pukul 02.30 dini hari. Lalu, air sungai langsung menerjang rumah-rumah warga yang berada lebih rendah dari tanggul sungai hingga hampir seluruh rumah warga di Kelurahan Sawah Besar tergenang banjir yang bercampur lumpur. Sedangkan untuk mempercepat banjir surut, kata Bambang Purnomo Aji, petugas pompa air di wilayah Kecamatan Gayamsari Pemudik....(Sambungan hlm 9)
antara lain yang dinilai rawan menimbulkan kemacetan lalu-lintas saat hari raya Idul Fitri. Sebab pada hari raya tersebut banyak dimanfaatkan pemudik yang datang ke Kota Semarang hanya sekedar mampir untuk beli oleh-oleh. “Jadi petugas Satlantas siaga di Jalan Pandanaran , Pemuda, Gajahmada dan Simpanglima. Tetapi fokus utamanya tetap di Jalan Pandanaran. Sebab kawasan tersebut terdapat pusat oleh-oleh khas Semarang yang menjadi tujuan utama para pemudik .Akan kita siapkan nanti kantung parkir di Bank BRI Pandnaran Kita juga berkoordinasi dengan pihak Dishubkominfo Kota Semarang untuk antisipasi,” kata Catur, Minggu (3/7). Catur menambahkan Tumbuhkan....... (Sambungan hlm 9) berlebaran. Karenanya, aksi ini khusus ditujukan untuk mereka pengemudi dari luar kota,” tukasnya. Ditambahkan, Pegiat Wisata akan selalu membuat acara unik dan berbeda dengan aksi sosial lain. Hal ini dinilainya akan memberi nilai lebih kepada Semarang sebagai kota yang didukung oleh komunitas dan relawan unik serta kreatif. ■ Takjil Salah satu pemudik yang melintas di Kalibanteng, Dedy A (42) asal Cirebon mengaku terkejut menerima selongsong ketupat ini. Biasanya, ia hanya menerima takjil se-
terkait persiapan pengamanan arus lalu- lintas mudik yang melintas di Kota Semarang. Persiapan terutama akan dilakukan penutupan titik-titik penyeberangan kendaraan di sepanjang jalur masuk kota, mulai dari Mangkang hingga Tol Krapyak dengan melakukan rekayasa lalu-lintas pengalihan arus jika terjadi kemacetan. ■ Ditutup Selain itu, titik-titik penyeberangan kendaraan di sepanjang jalan memasuki Kota Semarang mulai dari Mangkang hingga Krapyak akan ditutup agar tak ada lalu lintas tersendat akibat ada kendaraan yang memutar arah. Pihaknya juga menghimbau daerah yang ramai orang menyeberang seperti di depan Pasar Mangkang agar lebih tertib dan berhati-hati selama arus mudik. ■ M17-Ks bagai makanan pembuka puasa. “Ini ikon unik ya, aneh. Tapi akan kami bawa pulang untuk kami masak di rumah. Terimakasih,” tuturnya. Pengemudi lain asal Jakarta yang mengaku hendak ke Surabaya, Ansari (29) berharap sambutan ramah ini dilanjutkan hingga ke destinasi wisata. Dengan demikian para wisatawan akan betah berlama-lama tinggal di Semarang. “Ini ada peta wisata juga, wow keren. Jika saja di setiap kota yang kami lintasi ada sambutan hangat seperti ini, pasti kami akan semakin mantab berkendara dan mampir di setiap kota yang kami singgahi,” pungkasnya. ■ Hid-Ks
■ Keamanan “Diharapkan dalam operasi ini, dapat menjaga keamanan serta kenyamaan bagi para pemudik yang ingin pulang ke kampung halaman,” katanya kepada Wawasan, Minggu (3/7). Menurutnya, operasi ini
dilakukan lantaran banyak aduan dari masyarakat oleh petugas. Hal ini terbukti masih banyaknya para pengemis dan jatilan beroperasi di Kota Semarang. “Sehingga, untuk merespon aduan dari masyarakat ini kami akan rutin melaksanakan operas jelang lebaran nanti,” jelasnya. Selain melakukan operasi pangemis dan jatilan, Kusnandir juga menegaskan, akan menertib- kan para pedagang yang melanggar khususnya berjualan di tempattempat larangan. ■ M13-Ks
Jalan....... (Sambungan hlm 9) ngatakan, akibat hujan deras mengakibatkan wilayah Kelurahan Tambakrejo banjir dengan ketinggian air mencapai 65 sentimeter. “Banjir menggenang di perkampungan warga Tenggang Kelurahan Tambakrejo dengan ketinggian air mencapai 60 cm 65 cm dan Jalan Raya Kaligawe tergenang banjir hingga mencapai ketinggian 50 cm,” kata Bambang Purnomo Aji. Sementara itu, air Sungai Banjirkanal Timur (BKT) meluap dan air sungai meluber. Warga di perkampungan Kebonbatur Kelurahan Sawah Besar juga terkena imbas banjir. Rumah-rumah di wilayah Kelurahan Sawah Besar tergenang banjir akibat air sungai Banjirkanal Timur meluap. Selain itu, banjir juga melanda daerah Semarang atas di antaranya di daerah Tembalang dan Pedalangan. Puluhan rumah tergenang air kibat luapan sungai maupun saluran yang tidak bisa menampung air dengan baik.
Satlantas...... (Sambungan hlm 9)
ke kampung halaman. Sebab, jelang lebaran kali ini, banyak para pengemis dan jatilan beroperasi dengan memanfaatkan momet mudik kali untuk mencari keuntungan sebesar-besarnya. Sementara, operasi yang dila-
kukan diantaranya di perempatan maupun pertigaan lampu merah mulai dari Kawasan Kalibanteng, Krapyak, Tugumuda, Jalan Pahlawan, Jalan Ahmad Yani, Jatigaleh dan lainnya.
Disusul KM Lawit dari Pontianak tiba dipelabuhan pukul 16.30 WIB dengan jumlah penumpang sekitar 1.600 orang. Terakhir KM Dharma Kencana II juga dari Pontianak tiba di pelabuhan pada pukul 17.00 WIB dengan jumlah penumpang sekitar 900 orang. General Manager Pelindo Cabang Tanjung Emas Semarang Tri Suhadi mengatakan, ini merupakan salah satu puncak arus mudik lebaran yang berada di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dibanding hari-hari sebelumnya. Dikatakanya, dalam satu hari ini ada empat kapal yang bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang mulai dari sejak pagi hari hingga sore hari. ■ Penumpang “Jika ditotol keseluruhan penumpang yakni ada sekitar 4.423 orang turun di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang,” kata Tri saat ditemui Wawasan, di Pelabuhan Tanjung Emas. Menurutnya, kedapatan penumpang di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang ini diperkirakan akan terus meningkat hingga sampai H-1 lebaran nanti pada hari Selasa (5/7). Tri juga menambahkan, para pemudik yang baru tiba di pelabuhan tersebut juga mendapatkan fasilitas dari Pelindo III CaJago.....(Sambungan hlm 9) dia tawarkan adalah menggabungkan bangunan sebagai daerah pertahanan, untuk mengamankan wilayah laut, dan dikolaborasikan untuk tempat pariwisata laut. Idenya tersebut mendapatkan respons positif dari juri. Selain itu di tahun yang sama, karya tulisnya mengenai energi baru terbarukan di acara “Re-
Tersumbat....(Sambungan hlm 9) Kanal Timur (BKT) terjadi karena tumpukan sampah yang menutup mulut jembatan di Jalan Kaligawe. Akibatnya air meluap ke bibir sungai. Karenanya, pihaknya bersama BBWS Pemlai Juana sudah mengirimkan alat berat untuk mengangkat tumpukan sampah tersebut yang
BENDUNG: Sejumlah warga sawah besar terlihat membendung dengan menggunakan kantong berisi pasir di pinggiran BKT, Minggu (3/7) dini hari. ■ Foto: Unggul Subagyo-Ks langsung mengoptimalkan pompa air. Semua pompa air yang ada di wilayah Kecamatan Gayamsari, dioperasionalkan untuk mempercepat genangan air yang ada di Jalan Raya Kaligawe, Tambakrejo, Kaligawe dan Sawah Besar. Tokoh warga Kelurahan Sawah Besar Kecamatan Gayamsari Sunarso menambahkan bahwa, di RW 9 Sawah Besar saja, ada 20 rumah warga yang tergenang banjir hingga ketinggian 3040 cm masuk di dalam rumah.
Hingga Minggu (3/7) pagi, warga Sawah Besar dibantu anggota TNI, langsung membendung luapan air Banjirkanal Timur dengan karung berisi pasir. Sementara, sebagian warga lainnya, mengambil sampah yang menyumbat di bawah jembatan ‘glodak’ untuk memperlancar air Banjirkanal Timur mengalir ke muara. Lurah Kaligawe Suparno yang ikut memantau langsung di lokasi banjir mengatakan bahwa, Kantor Kelurahan Kaligawe Kecamatan
Gayamsari juga tergenang hingga ketinggian air 10 cm masuk ke kantor. Ia juga mengatakan bahwa, petugas BPBD Kota Semarang, Minggu pagi langsung mengirim ratusan karung berisi pasir. Jumlahnya pasti, belum tahu, yang jelas begitu mendapatkan laporan, petugas BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Semarang, langsung melakukan antisipasi darurat dengan mengirim karung berisi pasir,” kata Suparno.■ bgy-Ks
bang Semarang dengan mengikuti mudik gratis dengan menggunakan bus yang bertajuk “Yuk, Pulang Kampung”. “Ada enam bus yang kami siapkan setiap harinya dengan jumlah maksimal 288 tempat duduk dengan tujuan Solo dan Yogyakarta sebanyak 2 unit, Temanggung dan Wonosobo 1 unit, Demak Sementara itu, di Terminal Terboyo jumlah pemuduik yang turun di dalam terminal mengalami peningkatan. Kendati Jalan Raya Kaligawe banjir namun Kepala UPTD Terminal Terboyo Slamet Widodo mengaku merasa tidak terganggu dengan banjir. Slamet Widodo mengatakan, bus -bus membawa penumpang mudik dari arah timur masuk ke dalam Terminal Terboyo berjalan lancar. “Penumpang mudik yang naik bus masuk ke dalam Terminal Terboyo berasal dari Jepara, Tuban, Surabaya, Madura dan Bali,” kata Slamet Widodo. Sehingga bus-bus dari arah timur sebelum masuk ke dalam terminal Terboyo tidak melintas ke Jalan Raya Kaligawe akibat banjir. Akan tetapi bus masuk terminal arah Genuk langsung masuk ke dalam terminal Tipe A tersebut. “Kalau Jalan raya Kaligawe yang banjir itu terjadi dari bawah jembatan tol ke arah barat depan SPBU Kaligawe, sehingga bus-bus
yang masuk ke dalam terminal tidak melewati Jalan Raya Kaligawe yang tergenang banjir tesebut,” tambah Slamet Widodo. Sedangkan di dalam Terminal Terboyo, menurut Slamet Widodo juga aman dari genangan air rob atau genangan air hujan. Selain tidak terjadi rob dan banjir, di Terminal Terboyo juga ada banyak pompa air yang siap sewaktuwaktu dioperasionalkan. Menurut Slamet Widodo, memasuki H-3 Lebaran, penumpang mudik dari arah timur kini sudah mengalami puncak hingga H-1 Lebaran. “Penumpang mudik yang masuk ke dalam Terminal Terboyo datang dari Jepara dan Jawa Timur,” tambahnya. ■ Penumpang KA Sedangkan penumpang KA yang naik-turun di Daop 4 Semarang mengalami kenaikan. Setidaknya, kenaikan itu terjadi mulai 24 Juni-1 Juli 2016,” kata Kepala Humas PT KAI Daop IV Semarang Gatut Sutiyatmoko, Minggu (3/6). Dikatakan, berdasarkan data grafik penumpang, pada H-12 (24/6) tercatat total penumpang yang naik dari stasiun di wilayah Daop 4 Semarang mencapai 11.765 orang, sementara penumpang yang turun 14.871 orang. Pada H-11 (25/6), penumpang yang naik 11.749 orang, namun penumpang turun meningkat
menjadi 15.552 orang, kemudian H-10 (26/6) penumpang yang naik 14.665 orang, sementara penumpang turun 16.574 orang. Grafik arus penumpang KA pada arus mudik Lebaran di wilayah Daop 4 Semarang sempat turun pada H-9 (27/6) dengan jumlah penumpang yang naik 11.575 orang, sementara penumpang yang turun sebanyak 15.890 orang. Namun, Gatut menyebutkan mulai H-7 (29/6) jumlah penumpang kembali meningkat, tercatat sebanyak 11.025 penumpang naik dan 16.998 penumpang turun, kemudian H-6 (30/6) juga terus menunjukkan peningkatan. “Pada 30 Juni lalu, jumlah penumpang naik 12.498 orang, sementara penumpang turun 18.579 orang. Pada H-5 (1/7) tercatat penumpang naik ada 14.483 orang dan penumpang turun 21.991 orang,” katanya. Ia menjelaskan, setidaknya ada 44 stasiun di wilayah Daop 4 Semarang, mulai Brebes, Jawa Tengah hingga Bojonegoro, Jawa Timur, namun hanya 32 stasiun yang melayani penumpang KA arus mudik dan balik. “Prediksi kami, puncak arus mudik terjadi pada H-2, yakni 4 Juli 2016 dengan jumlah penumpang naik dari berbagai stasiun yang ada wilayah Daop 4 Semarang sebanyak 17 ribu orang,” katanya.■ M13/bgy-Ks
gional Conference on Student Activism” di Universitas Teknologi Petronas Malaysia, juga dinobatkan sebagai karya ilmiah terbaik. “Saya menulis tentang potensi energi baru terbarukan dari gelombang atau arus laut dan pasang naik serta pasang surut. Sebenarnya ini bisa dikembangkan di Indonesia, tapi saat ini belum tergarap maksimal,” kata Inovasita
dalam suatu kesempatan. Dia menganggap, potensi maritim di negara ini sangat besar, tidak hanya hayati tapi juga nonhayati. Apalagi, di Indonesia saat ini juga masih krisis listrik di daerah-daerah terpencil. “Sepertinya, pemerintah juga belum begitu yakin dengan para peneliti. Saat ini masih dalam tahap riset untuk dikembangkan,” tambah mahasiswi Oseanografi Universi-
tas Diponegoro (Undip) Semarang ini. Gadis yang biasa dipanggil Inov ini mencontohkan, negaranegara Eropa sudah mengoptimalkan energi listrik dari arus laut.’’Norwegia, Jerman, dan Inggris, sudah berjalan. Potensi laut Indonesia cukup besar, tinggal bagaimana mengelola dan ini harus dikembangkan secara riil,” pungkasnya.■ jak-Ks
terdiri dari gedebog pisang, jerami serta ranting pohon. Ditambahkan, banjir ini terjadi di luar prediksi semua pihak. “Saya juga sudah melaporkan hal ini kepada Pak Wali. Dan untuk warga yang terkena banjir, kami sudah berkoodinasi dengan BPPD untuk menyiapkan dapur umum dan beras yang dikirim oleh Badan Ketahanan Pangan,”
terangnya. Pihaknya juga sudah meminta Dinas PSDA untuk menambah jumlah pompa yang dioperasikan di lapangan. Dengan demikian harapannya, air yang menggenang di badan Jalan Kaligawe dapat cepat surut. Dari data yang diperolehnya, Ita menyebut banjir paling parah terjadi di 7 RW di Kelurahan Kali-
gawe dan 3 RW di Kelurahan Tambakrejo, keduanya di Kecamatan Gayamsari. Adapun untuk wilayah Kecamatan Semarang Timur, banjir paling parah terjadi di 7 RW Kelurahan Bugangan dan 7 RW di Mlatiharjo. “Di seluruh wilayah yang tergenang banjir, total sudah diaktifkan sebanyak 27 pompa,” pungkasnya. ■ Hid-Ks
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Fashion Show Hijab
BARANG BUKTI: Tiga tersangka dugaan pengedar uang palsu, menunjukkan barang bukti di hadapan Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Djoko Julianto, saat gelar perkara di Polrestabes Semarang, Minggu (3/7). ■ Foto: Danny Adriadhi Utama.
3 Pengedar Upal Diringkus BARUSARI - Reserse Kriminal (Reskrim) Polrestabes Semarang meringkus tiga orang, yang diduga hendak melakukan transaksi uang palsu jenis Euro dan US Dolar. Informasi tersebut menyebutkan, uang tersebut rencananya akan dilakukan transaksi di beberapa wilayah Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Tiga tersangka yakni Eyang Ariyo Tedjo Warno (125), warga Sidoarjo, dan dua rekan yang ikut membantu Joni (30), warga Kabupaten Way Kanan, Lampung; serta Yitno (61), warga Kecamatan Gunung Anyar, Surabaya. Mereka dibekuk polisi Kamis (30/6) lalu sekitar pukul 01.00 WIB di SPBU Sawah Besar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Semarang. Dari tangan pelaku, petugas menyita 453 lembar uang kertas mata uang Euro pecahan 1.000.000, dan 112 lembar uang kertas jenis Dolar Amerika pecahan 1.00. Selain uang, polisi juga menyita satu unit mobil Avanza S-418-JM, dan peralatan ritual seperti keris, samurai, dan blangkon. Kepada polisi, Eyang mengelak
disebut sebagai pengedar uang palsu, melainkan telah melakukan praktik tersebut selama kurang lebih dua tahun. Uang palsu itu, rencananya akan diserahkan kepada seseorang bernama Bunda, selanjutnya ditukar dengan uang rupiah. “Uang ini rencananya akan saya kasihkan kepada seseorang yang ada di Jatim bernama Bunda. Dia (Bunda) bilang akan menukarnya menjadi rupiah. Saya dijanjikan satu minggu selesai. Bunda sendiri yang akan menukarkan di Bank, katanya punya bank sendiri,” kata Eyang, saat gelar perkara di Polrestabes Semarang, Minggu (3/7). Eyang menjelaskan, bukannya malah menjadi untung saat menukarkan uang kepada Bunda, tetapi berujung menjadi korban pe-
nipuan wanita asal Jawa Timur tersebut. Dari wanita tersebut, ia dijanjikan uang dolar yang dibawanya akan mendapat ganti uang jenis rupiah. Sayangnya, ia hanya diberi janji palsu oleh wanita itu. “Saya dapat dari bunda, katanya ia punya bank sendiri dan akan ditukar (Rupiah) dalam waktu 5 hari jam kerja, setelah 5 hari dia kembalikan, berikutnya saya kembalikan dia nggak mau,” kata Eyang saat gelar perkara di Polrestabes Semarang, Minggu (3/7). ■ Informasi Masyarakat Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Djoko Julianto mengatakan, penangkapan tiga orang tersebut berawal dari informasi masyarakat, adanya orang membawa uang yang diduga palsu jenis Euro dan US Dollar. ‘’Informasi tersebut menyebutkan uang tersebut rencananya akan dilakukan transaksi di wilayah Semarang,’‘ kata Djoko kepada wartawan, Minggu (3/7). Djoko mengungkapkan, modus yang dilakukan tersangka dengan menggandakan uang. Pada praktiknya, satu bandel uang dollar ditukar 100 juta rupiah, sebelum kemudian digandakan menjadi 10
miliar. Polisi juga menemukan bermacam benda yang diduga digunakan tersangka untuk melakukan ritual. Untuk mengetahui dan membandingkan keaslian dari uang tersebut, pihaknya akan berkoordinasi dengan Tim Labfor Mabes Polri. “Kita koordinasi dengan Labfor Mabes Polri. Barang-barang seperti keris juga kita temukan, kaitannya sama ritual. Modelnya menggandakan. Setelah dapat, dia (tersangka) komunikasi dengan korban. Satu bandel dolar ditukar uang rupiah 100 juta. Kemudian menggandakan menjadi 10 miliar,” ungkap Djoko. Ia menduga, pelaku menggunakan modus penggandaan uang dilihat dari barang perlengkapan yang mereka bawa, seperti keris, blangkon jawa, samurai dan perlengkapan ritual. Terkait umur Eyang Aryo Tejo yang tertera KTP telah berumur 125 tahun, dan di kolom tanggal lahir KTP dan SIM milik Eyang tertulis Banyuwangi 17-07-1891. Untuk membuktikan dia benar telah berumur 125 tahun, Eyang bahkan tak sungkan melepas gigi palsunya. ■ M.17-die
BAZNas Distribusikan Beras Zakat 6 Ton KALIBANTENG KULON - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNas) Kota Semarang, mendistribusikan zakat fitrah sebanyak 6 ton beras. Hal itu disampaikan Manajer BAZNas Kota Muhammad Asyhar di kantornya, Jl WR Supratman No 77, Semarang, Jumat (1/7). Menurutnya, pendistribusian diberikan kepada kepada yayasan sosial, panti asuhan yatim dan duafa, pondok pesantren dan mustahik lain. ‘’Para mustahik lain yang menerima pembagian zakat ini adalah, tenaga kebersihan, tukang parkir, tukang becak, tukang ojek, PKL dan modin, serta warga miskin di sekitar Kantor BAZNas,’‘ terangnya. Dijelaskannya, bantuan beras diberikan kepada 29 lembaga dan yayasan sosial, serta panti asuhan. Begitu pula, ada empat ponpes yang menerima serta 26 tempat ibadah muslim seperti masjid, mushala dan TPQ. Selain itu, masih ada 600 warga miskin di kota ini, yang juga menerima bantuan masing-masing 5 kg beras. Lebih lanjut dikatakan,
DISTRIBUSI ZAKAT: Seksi Pendistribusian BAZNas Kota Semarang didampingi Manajer Muhammad Asyhar, menyerahkan zakat fitrah dalam bentuk beras. Pendistribusian zakat tahun ini naik menjadi 6 ton, dibanding tahun lalu. ■ Foto: Nurul Wakhid mekanisme pendistribusian zakat fitrah dilakukan berdasarkan pengajuan dari pemohon, yang diketahui kelurahan setempat. ‘’Setelah ada kajian mendalam dan survei yang dilakukan relawan, maka zakat fitrah dapat disalurkan
kepada mustahik yang berhak dengan harapan tepat guna dan tepat sasaran,’‘ tukasnya. Seksi Pendistribusian BAZNas H Ahmad Samsudin mengungkapkan, setiap tahunnya di bulan Ramadan menjelang Idul Fitri, pi-
PETERONGAN - Star Hotel kembali membuat gebrakan unik dan menarik, dalam promosi Bulan Ramadan ini. Di awal bulan, manejemen membuat even Larung Setan di kolam renang di lantai tertinggi hotel tersebut, lantai 30. Setelah itu, menghadirkan tokoh kriminal ternama ‘Bang Napi’ untuk membawakan pesan, agar warga selalu waspada dari aksi kejahatan. Dan, pekan akhir Ramadan, Star Hotel menghadirkan fashion show di Prima Resto, di tengah-tengah santap buka puasa puluhan tamu. ‘’Biasanya untuk menemani tamu yang santap buka puasa, kami hanya menghadirkan akustik band saja. Namun kali ini spesial, karena kami menghadirkan enam model dari Sivex Management,’‘ terang Public Relation Star Hotel Ratih Sotya kepada Koran Pagi Wa-wasan, Jumat (1/7) lalu. Menurutnya, keenam model membawakan gaun-gaun koleksi dari Batik Margaria. Selain itu juga ada koleksi busana muslim Al Fath. Tidak hanya itu, Al Fath juga memberikan demo pemakaian jilbab modern yang praktis, melalui Hijab Tutorial. Selain itu diberikan pula tips bagaimana tampil cantik saat Lebaran dengan Hijab, namun tetap nyaman dan elegan. ‘’Acara seperti ini rutin diadakan oleh Star Hotel setiap tahunnya, khusus untuk pengunjung Prima Resto, dan dalam rangka Ramadan, khususnya para wanita, agar mereka mempunyai gambaran, bagaimana berbusana muslim yang baik dan berhijab yang nyaman,’‘ tukasnya. Ditambahkan Ratih, kegiatan seperti ini akan terus digelar pihaknya agar para tamu merasakan pengalaman berbeda saat menginap di hotelnya. Dengan pengalaman yang berbeda dan unik, pihaknya optimis tamu akan memiliki kesan positif untuk kembali menginap di lain waktu kedatangan. ■ Hid-die
haknya selalu mendistribusikan zakat fitrah kepada mustahik yang membutuhkan. Zakat Fitrah tersebut bersumber pengumpulan dana dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Pemerintah Kota Semarang. ‘’Tugas kami sebagai amilin yang diberi wewenang sesuai dengan Undang-undang Nomor 23 tahun 2011 tentang pengelolaan zakat menyampaikan amanah dari muzakki untuk mendistribuskannya kepada mustahik yang berhak. Kami berharap tidak ada lagi fakir miskin di Kota Semarang yang tidak bisa makan di hari raya,’‘ tuturnya. Pihaknya berharap, dengan terdistribusikannya zakat fitrah maupun zakat maal, BAZNas Kota Semarang dapat memberi contoh pola pendistribusian yang tertib dan lancar, sehingga diharapkan mampu menjadi lembaga pengelola zakat yang dipercaya muzakki dan masyarakat. Dipastikannya, pada tahun ini pendistribusian zakat fitrah meningkat menjadi 6 ton dari tahun 2015 yang hanya 5 ton. ■ Hid-die
FASHION SHOW: Model dari Sivex Management berlenggak-lenggok di antara tamu Prima Resto di Star Hotel, yang sedang bersantap buka puasa. ■ Foto: Nurul Wakhid
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
SPBU & Puskesmas Buka 24 Jam BLORA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora melalui Dinas Perhubungan, Pariwisata, Kebudayaan Komunikasi dan Informatika (DPPKKI), telah mempersiapkan jalur pemudik Lebaran (Idul Fitri) 1438 Hijrah dengan dukungan sarana dan prasarana, mulai dari pos kesehatan, BBM hingga bengkel.
Kepala DPPKKI Kabupaten H Slamet Pamuji menjelaskan, kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) selama Lebaran di Blora dipastikan akan meningkat. Un tuk keperluan itu Pemkab sudah koordinasi dengan Pertamina dan Hiswana Migas, jelasnya, Minggu (3/7).
“Pertamina sudah mengeluarkan surat edaran se mua stasiun pengisian ba han bakar umum (SPBU) beroperasi (buka) 24 jam,” katanya. Kesiapan BBM itu, lanjutnya, pemilik SPBU diminta buka (beroperasi) selama 24 jam, khusus H-7, Hari H, dan H+7 Lebaran, karena
PADAT : Lalu-lintas H-3 Lebaran di Cepu, Blora, kecamatan paling timur di Jateng, ramai, dan pada merayap. ■ Foto: Wahono-ad
Lebaran, Jembatan Timbang Ditutup
BLORA – Sudah sekitar sepekan berjalan, Jembatan timbang Sambong, jembatan timbang di jalur tengah Cepu-Blora-Semarang ditutup. Penutupan itu sifatnya sementara selama dua pekan, mulai H-10 hingga H+7 Lebaran Idul Fitri 1437 Hijiriah,sehingga mobil barang tidak lagi wajib masuk utk cek beban. Selama ini, jembatan timbang timur hutan jati Cabak, wilayah
Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cepu di Desa Sambong, Kecamatan Sambong, Blora, ada lah satu-satunya fasilitas jembatan timbang di sepanjang jalur Bojonegoro-Cepu-Blora-Grobo gan-Sermarang yang masih aktif. “Sudah sekitar sepekan jembatanb timbang ini tutup, biasanya saya masuk ke area ini se minggu 2-3 kali,” kata Sutrisno (47), salah satu pengeemudi
DITUTUP : Jembatan timbang Sambong, Kecamatan Sambong, Blora, ditutup sementara selama H-10 hingga H+7 Lebaran. ■ Wahono-ad
mobil boks asal Kudus, Minggu (3/7). Sementara itu dari salah satu petugas di jembatan timbang itu menjelaskan, lalu lintas (lantas) di jalur tengah memang tidak sepadat di jalur pantai utara (Pantura) Jawa. Terbanyak kendara an yang masuk ke jembatan timbang jenis truk pengangkut galian C seperti pasri, tanah merah, dan mobil barang. Namun saat mudik, hari H, dan balik Lebaran, tingkat kepadatan arus lalu bisa diatas 300 persen, terbanyak adalah kendaraan kecil (pribadi), dan sepeda motor. Tujuan penutupan fasilitas yang dikelola Pemeritah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah itu, tambahnya, untuk kelancaran lalu lintas lebaran. “Jembatan timbang ini ditutup sementara, warga pemudik bisa memanfaatkan un tuk tempat istirahat,” jelasnya. ■ Dijaga Bersama Pantauan di lapangan, Ming-
gu (3/7), jembatan timbang di Jalan Blora-Cepu pada KM-22 itu terlihat pintu masuk dari sisi barat dan timur dipasang pagar penanda ditutup untuk semua jenis kendaraan. Sedangkan sekitar 2,5 kilometer barat jembatan timbang itu, Kepolisan Resor (Polres) Blora mendirikan pos keamanan (Pospam), yakni di pertigaan Cabak, Kecamatan Jiken, berada di kawasan hutan jati dengan penempatan personil 24 jam, dan ber diri pospam Dinkes/PMI, dan Perhutani. Kapolres Blora AKBP Surisman menjelaskan, pendirian Pospam itu untuk membantu warga pemudik, juga Pospam Lebaran di kawasan hutan jati yang dijaga bersama dengan pihak Perhutani, TNI dan personel pendukung lainnya. “Sejak H-7, Hari H hingga H+7, kami tempatkan anggota di delapan Posmam untuk memberi rasa aman warga/pemudik,” jleransya.■ K-9-ad
Semut Ireng Santuni Anak Yatim KAJEN - Relawan Presiden Joko Widodo yang bergabunga dalam ‘Semut Ireng’ menyantuni dan buka bersama dengan anak yatim piatu di Panti Asuhan Darul Khadonah di Desa Petukangan, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, baru-baru ini. Koordinator Semut Ireng Indonesia, Subekhi, mengatakan, pemberian santunan kepada anak yatim piatu tersebut sebagai bentuk kepedulian relawan Joko Widodo terhadap sesama, terutama bagi warga kurang mampu. Sehingga warga kurang
mampu bisa merayakan kemeriahan lebaran kali ini. Menurutnya, pemberian santunan kepada anak yatim piatu tersebut digelar di seluruh Indonesia. Namun saat ini baru de lapan panti asuhan yang sudah diberi santunan. “Baru ada delapan panti asuhan, antara lain panti asu han di Papua, Gorontalo, Riau, dan Banjarmasin. Jadi kami mu ter ke seluruh Indonesia, dan ternyata kampung sendiri ma lah belum. Kedepan kami ingin lebih banyak membantu. Sehingga, masa depan mereka bi sa lebih baik. Kalau bukan kita,
siapa lagi yang akan peduli,” tandasnya. ■ Kepedulian Sementara itu, Sekretaris Yayasan Darul Khadonah, Ah mad Rozikin, mengapresiasi ke pedulian yang diberikan kepa da anak-anak didiknya tersebut. Menurutnya, hal itu sebagai wujud kepedulian sosial masyarakat di bulan Ramadan. Diungkapkan, yayasan tersebut memiliki 76 anak didik. 40 anak di antaranya tinggal di asrama yayasan. Seluruh anak tersebut, lanjut dia, melanjut kan pendidikan sesuai dengan
usianya. Sehingga, pihaknya berharap ada lebih banyak donatur yang membantu kelangsungan pendidikan anak yatim piatu tersebut. “Dana dari donatur, Dinsos dan Yayasan Darmais. Semoga kedepan lebih banyak lagi war ga yang peduli dengan kelangsungan masa depan anak-anak ini. Sebab, donatur tetap kami juga masih sedikit. Namun, Alhamdulillah banyak juga ma syarakat yang datang saat Ramadan, bahkan belum lama ini kami juga diundang ke seorang donatur di Semarang,” ujar nya. ■ haw-ad
Kecewa Parkir Liar, Budi Demo Tunggal KUDUS - Budi Cahyanto (41) warga Prambatan Lor, Kaliwungu, nekat melakukan aksi demo tunggal di alun-alun Simpang Tujuh, Sabtu (2/7). Aksi Budi tersebut dilakukan untuk memprotes praktik parkir liar di berbagai tempat keramaian dengan tarif yang tinggi. Dalam aksinya, Budi hanya duduk di trotoar alun-alun Simpang Tujuh sambil membentangkan papan putih di pung gungnya. Di papan tersebut ber tuliskan kekecewaannya terha dap Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika yang ter kesan tak berkutik terhadap praktik parkir liar. Budi mengungkapkan alasan aksinya. Dia kecewa lantaran ta rif penitipan sepeda motor di mal seperti Ramayana Kudus dan depan Matahari Kudus ma hal. Yaitu sebesar Rp 5 ribu per sepeda motor. “Kalau parkir itu harus ada karcisnya. Lha ini malah hanya keplek saja. Itu kan bukan par
kir. Toh yang dibuat penitipan itu juga tanah pemerintah,” ka tanya. Dia menilai, tarif parkir terlalu mahal. Apalagi, orang yang menanganinya bukan dinas, tapi preman. “Ini kan negara, masak
kalah dengna preman.Padahal dishub itu ya bisa, pintar hu kum. Tapi kok tidak bersedia me nindaknya? Saya seperti ini ka rena ingin mewakili warga yang tak berani bersuara,” ujarnya. Sebelum melakukan aksinya,
DEMO TUNGGAL: Nampak aksi yang dilakukan Budi. Dengan berdiam diri di balik papan, Budi Cahyanto memprotes aksi parkir liar yang ada di sekitar mal, alun-alun Simpang Tujuh, Kudus jelang lebaran. ■ Foto: Ali Bustomi-ad
Budi mengaku sudah mengecek ke lapangan dengan mendatangi mal-mal yang ada. Dan Dia mem buktikan sendiri jika apa yang dikeluhkannya benar terjadi. “Masak hanya ingin melihat li hat ke mal saja ditarik penitipan sepeda motor Rp 5 ribu. Padahal saya juga tidak belanja. Pemerintah kok membisu?,” tegasnya. Kepala Dishubkominfo Ku dus, Didik Sugiarto dalam kesempatan sebelumnya mengaku angkat tangan dengan keberadaan parkir liar yang selalu muncul secara dadakan jelang lebaran atau momentum keramaian lainnya. Menurutnya, parkir tersebut dilakukan secara swadaya oleh pemuda-pemuda di sekitar lokasi. ”Ya alasannya kan tidak tiap hari dan khusus untuk lebaran. Kami dari dinas sendiri sudah berusaha untuk melakukan penertiban. Hanya saja, dengan alasan kebutuhan perut, kami ter paksa harus memakluminya,” tandasnya. ■ tom-ad
selama ini di Blora ada SPBU yang tutup malam hari mulai pukul 21:00 dan baru buka pada 05:00 WIB. Menurutnya, jika BBM cukup sepanjang hari, akan membuat masyarakat, pemudik dan balik jadi aman. “Kami cek lapangan, di jalur Cepu-Blora-Purwodadi, ada beberapa SPBU tutup sekitar pukul 21:00 dan baru buka pukul 05:00 karena alasan sepi dan keamanan,” kata Slamet Pemuji SH MHum. Jika lebaran ini SPBU tidak buka selama 24 jam, pihaknya mengkhawatirkan menggangu Lebaran warga, sehingga Pemkab kerjasama dengan pengusaha SPBU agar pemudik/warga tidak lagi khawatir soal BBM.
■ Larang Petasan Selain SPBU buka 24 jam, DPPKKI juga koordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk pendirian posko kesehatan, termasuk jaminan kenyamanan pemudik di jalur tengah SemarangPurwodadi-Blora-Cepu dan jalur lingkar luar lewat Randublatung nantinya tidak kesulitan mencari bengkel. Untuk keperluan itu itu, DPPKKI juga bekerjasama dengan sejumlah pemilik
bengkel yang ada di jalur tengah agar bisa memberikan pelayanan yang baik, dan bisa menyediakan suku cadang lebaran. Terpisah Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Blora dr Hj Henny Indriyanti M.Kes, selain Puskesmans di jalurt mudik buka 24 jam, dan siap obat-obatan, Dinkes menyiapkan pos-pos kesehatan kerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) di sejumah titik jalur mudik Sementara itu Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Blora AKBP Surisman, tetap melarang masyarakat membunyikan petasan, yakni semua jenis petasan yang mengganggu kenyaman warga merayakan Idul Fitri, katanya saat memantau arus lalu lintas mudik di perbatasan Jateng-Jatim di Cepu. Selain itu, Kapolres mewanti-wanti warga untuk selalu waspada, antara lain mengamankan rumahnya saat salat Idul Fitri, silahturami, dan halal bihalal. Dia juga mengimbau agar dalam merayakan Idul Fitri tidak berhati-hati, dan tidak meng endakan perhiasan berlebihan. ■ K-9-ad
PDAM Bagikan 3.000 Paket Zakat PEMALANG - PDAM Tirta Mu lia membagikan sedikitnya 3000 paket zakat yang diambil kan dari keuntungan perusahaan untuk diberikan pada ma syarakat yang berhak, warga yang mendapatkan adalah war ga di sekitar kantor, sumbersumber mata air yang digunakan oleh PDAM serta yang berhak lainnya. Penyerahan secara simbolis dilakukan di Balai Desa Moga oleh Direktur PD AM Aji Setya Budi pada Kepala Desa Moga dan Banyumudal, Minggu (3/6). Dalam kesempatan tersebut Aji Setya Budi menjelaskan bahwa pemberian zakat merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun, dimana sumbernya diambilkan sebanyak 2,5 % dari keuntungan yang didapatkan perusahaan setiap tahunnya. Untuk kali ini total yang disiapkan sekitar 3000 paket zakat, dimana 900 diantaranya untuk wilayah Moga. Jumlahnya memang tidak bisa menjangkau seluruh masyarakat yang ada, sehingga diharapkan pihak desa pun seca ra selektif memilih warganya
yanga akan mendapatkan paket zakat dari PDAM. Diharapkan dengan adanya dukungan dari masyarakat maka kinerja perusahaan akan semakin mening kat, sehingga akan berimbas pada keuntungan perusahaan yang bertambah dan pada gilirannya sesuai dengan perhitungan jumlah paket zakat yang akan dibagikan tentunya juga akan bertambah banyak. “Saya sekaligus pamit, karena ini merupakan masa akhir ja batan kedua sebagai direktur PDAM Pemalang. Kemajuan yang telah tercapai selama ini tidak lepas dari kerjasama semua karyawan dan dukungan pemerintah daerah maupun masyarakat,”tegasnya. Kepala Desa Moga Abdusalam, usai menerima penyerahan zakat menyatakan meng apresiasi atas pemberian dari PDAM Kabupaten Pemalang, meski demikian diharapkan ke depan jumlah paket zakat yang diberikan bisa bertambah, sehingga jumlah masyarakat penerima akan semakin banyak namun tentunya tetap penyaluran pada yang berhak. ■ Obo-ad
ZAKAT - Direktur PDAM Aji Setya Budi menyerahkan zakat di Balai Desa Moga, Pemalang. ■ Foto : Probo Wirasto-ad
Keamanan Pasar Ditingkatkan KUDUS – Sedikitnya 150 petugas keamanan pasar telah disiapkan untuk mengamankan pasar selama libur lebaran. Semua petugas dibagi beberapa shift, yang bertugas memantau keamanan pasar. Para petugas pasar, sudah dikumpulkan di Dinas Perdagangan dan Pengelolaan Pasar (Dis dagsar). “Ini untuk mengantisipasi adanya hal-hal yang tidak diinginkan. Seperti halnya kebakaran, pencurian dan gangguan teknis lainnya yang dapat merugikan. Ini termasuk bentuk penga manan,” kata Plt Kepala Disdagsar Kudus Sudiharti, Minggu (3/7). Menurut Sudiharti, pada saat lebaran, biasanya seluruh pedagang akan libur. Oleh karena itu, pasar akan ditutup oleh petugas sehingga tidak ada seorang pun diperbolehkan masuk ke dalam pasar. Untuk keamanan, pasar juga sudah dilengkapi dengan gerbang dan kunci. Sehingga, gangguan dari pihak luar dapat dimi nimalisasi. Dia mengimbau, agar segala sesuatu dipastikan sudah
aman, sebelum mengunci pasar. Yakni dengan cara mematikan listrik, guna menghindari korslet, membersihkan plastik dan kertas, serta pasar juga dalam keadaan bersih. Selain menyiagakan petugas pasar, pihaknya juga bekerjasama dengan pihak Babinkamtimbas. Hal itu untuk menjaga situa si tetap kondusif selama libur lebaran.”Rencananya, pasar akan diliburkan selama dua hari, yakni pada lebaran pertama dan liburan kedua. Sedangkan pada lebaran ketiga akan kembali buka seperti biasanya,” ungkapnya. Menurutnya, untuk di Kudus, pasar desa jumlahnya ada 21, sedangkan pasar daerah sebanyak 7 unit. Katanya, semuanya harus dipantau selama lebaran dengan tanpa kecuali. Kepala Pasar Kliwon Sugito menyatakan, kalau Pasar Kliwon sudah siap menghadapi libur lebaran. Bahkan petugas pasar sudah disiapkan dalam libur nanti. “Ada tiga shift, masing-masing shift ada tiga petugas yang berjaga selama libur lebaran,” ung kapnya. ■ Tom-ad
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
SBS Bagikan 11.000 Paket Sembako
REM BLONG- Diduga mengalami rem blong, truk tangki bermuatan minyak goreng curah menghantam warung makan milik Mbok Semi yang ada di sisi utara Kantor Pos Secang, Kabupaten Magelang. Sebelumnya, truk tersebut menabrak empat mobil lainnya yang ada di depannya. ■ Foto: Widiyas Cahyono-ad
Truk Tangki Hantam 4 Mobil & Warung Makan MAGELANG- Diduga mengalami rem blong, truk tangki T 8261 DE yang sarat muatan minyak goreng curah yang datang dari arah Semarang menuju Yogyakarta mengalami kecelakaan dan menabrak empat unit mobil. Selain itu, truk tangki yang dikemudikan Giyanto(54) , warga Dompan Mororejo RT 01 RW 05, Tempel, Sleman, Yog-yakarta dan kernet, Bejo Suwarno( 44) warga, Pangisan 04/10, Banyurejo, Tempel, Kabupaten Sleman, Yogyakarta menabrak warung makan milik mbok Semi yang ada di samping Kantor Pos Secang, Kabupaten Magelang, Sabtu ( 2/7) sore sekitar pukul 15.30 WIB. Sedangkan empat kendaraan yang ada di depan truk tangki dan dihantam dari belakang merupakan kendaraan dari luar kota yang hendak mudik ke kampung halamannya yakni, Grand Livina X Gear B 1248 WVG yang dikemudikan Rakyan (28) warga Semarang, Daihatsu Terios F 1202 HP yang dikemudikan Eri dari Bogor, Grand Livina D 1282 WV yang dikemudikan
Endry (40) warga Bandung dan Toyota Innova B 477 BGR yang dikemudikan Iwan warga Desa Bengkal, Kecamatan Kranggan, Kabupaten Temanggung. Kepala Pos Pengamanan (Kapospam) Secang, Ipda Pramono Abdi Wibowo mengatakan, peristiwa tersebut terjadi, ketika truk tangki yang bermuatan minyak goreng curah melaju dari arah Semarang dan hendak menuju Yogyakarta,sesampainya di turunan Gimblah, pengemudi truk tidak dapat mengendalikan laju truk yang dikendarai dan diduga mengalami rem blong. Sementara itu, di depannya terdapat puluhan kendaraan roda empat dan roda dua yang sedang berhenti, karena lampu pengatur lalu lintas yang ada di perempatan Secang,sedang menyala lampu merah. “Kebetulan saat ini ada puluhan kendaraan yang sedang
berhenti, karena lampu pengatur lalu lintas sedang menyala merah. Sedangkan truk melaju tidak dapat dikendalikan, karena jalanan menurun,”kata Pramono, yang juga Kanit Dikyasa Satlantas Polres Magelang. ■ Cepat Ia menambahkan, setelah menabrak empat mobil yang ada di depannya, pengemudi truk tersebut berupaya mengurangi tabrakan dengan memutar stang kemudi ke kanan, namun karena laju kendaran yang cepat, truk tersebut menabrak warung makan milik mbok Semi yang ada di sisi utara Kantor Pos Secang. Beruntung saja, di warung makan yang terletak di Dusun Segrawah , Secang tersebut hanya ada seorang anak bernama Hariyono,(13) yang tengah tidur dan namun selamat dari kejadian tersebut. Menurutnya, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa manusia. Namun sopir dan kernet truk mengalami luka-luka yang cukup parah. Bahkan, untuk mengeluar-
kan kernet truk, petugas mengalami sedikit kendala, karena kernet tersebut terjepit antara bodi truk dan warung makan tersebut.Untuk mengevakuasi truk, terlebih dulu memindahkan muatan minyak goreng curah ke truk lainnya. Rakyan, pengemudi Grand Livina X Gear B 1248 WVG yang diseruduk truk tangki dari arah belakang mengatakan, kejadian tersebut berawal sekira pukul 15.30 WIB, saat arus mudik mulai padat mulai jalan turunan Gimblah hingga perempatan Secang. “Pada saat lampu lalu-lintas menyala merah, sejumlah kendaraan berhenti.Namun, tibatiba meluncur truk tangki bermuatan minyak goreng yang berjalan di sebelah kiri seperti oleng. Tidak lama kemudian, truk tangki menabrak mobil saya,”katanya. Setelah menabrak mobil yang dikemudikannya, truk kembali menabrak tiga mobil lainnya yakni Terios hitam, Livina dan terakhir menabrak Innova dan terakhir menghantam warung yang ada di sisi kanan jalan. ■ Ias-ad
19 Bus Mudik Gratis Terlambat Tiba MAGELANG- Kemacetan lalu lintas di pintu tol Brebes Timur yang mencapai puluhan kiolmeter, menyebabkan bus yang mengangkut 760 pemudik yang menggunakan fasilitas mudik gratis yang diprakasai Kementrian Perhubungan, mengalami keterlambatan tiba di Kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kota Magelang, Minggu (3/7). Hingga pukul 12.00 Minggu siang, dari 19 bus pengangkut mudik gratis tersebut yang tiba di Kantor Dishubkominfo Kota Magelang baru tujuh armada bus. “Rombongan pemudik yang
menggunakan fasilitas mudik gratis yang pertama tiba di tujuan Kantor Dishubkominfo Kota Magelang sekitar pukul 08.00,”kata Kepala Dishubkominfo Kota Magelang Suko Tri Cahyo. Suko Tri Cahyo mengatakan, sekitar 760 pemudik gratis dan menumpang 19 bus bantuan tersebut berangkat dari Taman Mini Indonesia Indah ( TMII) Jakarta pada Sabtu (2/7) sekitar pukul 13.00 WIB. Sedangkan, 204 sepeda motor milik para pemudik telah tiba di Kantor Dishubkominfo Kota Magelang pada Jumat dan Sabtu (1-2/7).
PASANG SPION- Setibanya di Kantor Dishubkominfo Kota Magelang yang menjadi titik akhir tujuan mudik gratis dari Kementrian Perhubungan, para pemudik memasang spion kendaraannya sebelum melanjutkan perjalanan ke masing –masing kampung halamannya. ■ Foto: Widiyas Cahyono-ad
Ratusan sepeda motor tersebut diangkut menggunakan lima truk kontainer dan diberangkatkan dari Kantor Perum Bulog, Kepala Gading, Jakarta. Suko menambahkan, para pemudik yang memanfaatkan fasilitas mudik gratis tersebut dan tiba di Kota Magelang tidak hanya pemudik asal Kota Magelang saja, melainkan juga dari daerah lain seperti Kabupaten Magelang, Temanggung, Semarang , Yogyakarta Wonosobo dan beberapa daerah lainnya. “Tetapi tidak ada penekanan atau larangan, warga dari daerah lain juga bisa mendapatkan fasilitas mudik gratis dari Kemenhub ini dan mereka turun di Dishub Kota Magelang karena sepeda motornya diturunkan di sini,”tandasnya. ■ Kerusakan Ringan Menurutnya, tanggung jawab penumpang dan kendaraan yang diangkut secara gratis ini memang berada di Kementerian Perhubungan. Untuk itu segala kerusakan ringan dan berat dan kehilangan bagian dari kendaraannya dalam perjalanan atau pengangkutan,sepenuhnya ditanggung pihaknya. “Kita memang memfasilitasi semuanya. Termasuk juga mengisi bahan bakar sepeda motor sebanyak 1 liter /sepeda
motor yang kosong, karena memang dalam prosedur pengangkutan tidak diperkenankan ada bahan bakar di dalam kendaraan,” ujarnya. Dari 204 sepeda motor milik pemudik yang diangkut menggunakan truk tersebut, tidak satupun sepeda motor yang mengalami kerusakan atau hilang suku cadangnya selama proses pengangkutan. Salah satu pemudik yang menggunakan fasilitas tersebut, Sugiantoro yang hendak mudik ke Ngawonggo, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang mengaku senang mendapatkan fasilitas layanan mudik gratis tersebut. ”Saya memanfaatkan falisitas mudi gratis ini sudah yang ketiga kalinya. Dan, pelayanan yang diberikan semakin meningkat,”ujarnya. Sugiantoro menambahkan untuk balik ke Jakarta, ia tidak dapat memanfaatkan fasilitas balik gratis yang disediakan Kementrian Perhubungan pada 18 Juli mendatang, karena dirinya sudah harus masuk kerja pada H+7 lebaran mendatang. “Sebenarnya, saya masih ingin memanfaatkan fasilitas balik gratis yang berangkat dari Solo, 18 Juli. Tetapi, libur kerjanya hanya sampai 11 Juli saja. Terpaksa pulang ke Jakarta naik sepeda motor ini,” ujarnya. ■ Ias-ad
SOLO_ Solo Bersama Selamanya (SBS) sebuah organisasi sosial yang bergerak di bidang kemanusiaan membagikan sekitar 11.000 paket sembilan bahan pokok (sembako) kepada warga setempat. Kegiatan yang berlangsung menjelang datangnya hari Lebaran 2016 dibuka Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo dan berlangsung di lapangan Kota Barat setempat, Minggu (3/7). Pada kesempatan mencuat usulan agar SBS bisa menyisihkan sebagian dana yang didapat untuk membangun rumah tidak layak huni (RTLH). Walikota FX Hadi Rudyatmo ketika ditemui usai mengawali acara pembagian sembako mengatakan, kegiatan yang digelar membantu pemerintah dalam rangka pengendalian inflasi daerah. Sekaligus membantu warga yang saat ini membutuhkan berlebaran, namun di sisi lain tidak mampu untuk membeli. Pihaknya juga mengusulkan agar SBS bisa menyisihkan seagian dana yang berhasil dikumpulkan untuk membangun (RTLH). Tujuannya agar SBS memiliki bekas dalam melaksanakan kegiatan atau katakanlah monumen abadi. Caranya yang dapat ditempuh semisal berhasil mengumpulkan 11.000 paket sembako maka hanya 10.000 ribu yang dibagikan. Sisanya sebanyak 1000 paket diwujudkan dalam bentuk dana guna membangun 10 atau 20 unit RTLH. Ketua SBS Ahmad Purnomo ketika diminta tanggapannya memberikan apresiasi usulan Walikota FX Hadi Rudyatmo mengenai sumbangan untuk membangun RTLH. Pihaknya juga sudah merencanakan bahwa SBS tidak hanya memberikan sumbangan sembako, namun juga harus ada pemberian dalam bentuk lain. “Usulan Pak Wali sangat monumental dan luar biasa. Kami akan mulaiu melaksanakannya dalam tahun depan”, kata Ahmad Purnomo yang juga menjabat Wakil Walikota Surakarta. Secara terpisah Gareng Haryanto selaku Ketua Panitia pembagian Sembako SBS mengatakan, kegiatan yang digelar merupakan kesembilan kalinya dan dimulai sejak tahun 2008. Kali ini yang akan dibagikan sebanyak 11.000 paket sembako sumbangan dari 200 komunitas, organisasi kemasyarakatan, organisasi politik dan lainnya. Paket sembako yang dikumpulkan dibagikan secara gratis kepada masyarakat. Nilai masing masing paket Rp 90.000 berisi lima kilogram beras, gula, minyak, kue, snakc jahe dan ember. Melalui kegiatan yang digelar pihaknya berharap selalu ada kebersamaan. “Kalau kita semua bersatu akan membuat kota Solo aman dan Rakyat tidak bergejolak,” terangnya . Sementara itu Pariyem (46) warga Nayu Kelurahan Kadipiro, Kecamatan Banjarsari selaku salah seorang penerima sembako menyatakan berterimakasih kepada SBS. Karena dengan sembako gratis yang diterimanya sangat memiliki makna luar biasa bagi penerima. “Terus terang sumbangan sembako sangat membuat kami semakin bahagia dalam menyambut lebaran,” tutur Pariyem yang memiliki empat anak.■ K-2-ad
BERANJAK: Warga beranjak meninggalkan lokasi lapangan kota barat setelah memperoleh paket sembak dalam kegiatan yang digelar Solo Bersama Sedlamanya (SBS).■ Foto: Bagus Adji W-ad
Penanganan Bencana Memasuki Tahap Pemulihan PURWOREJO-Penanganan bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Purworejo saat ini memasuki tahap recovery atau tahap pemulihan. Selama masa tanggap darurat yang dimulai tanggal 19 Juni hingga 18 Juli 2016, ada tiga tahap pelaksanaan penanganan jangka pendek pasca bencana. Yakni, tahap evakuasi dan pencarian korban, tahap pemulihan, serta tahap penyiapan dan pelaksanaan rehabilitasi dan rekonstruksi. Hal itu disampaikan Bupati Agus Bastian saat memberikan penjelasan kepada rombongan dari Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Tengah yang datang memberikan bantuan dari Kejagung, di ruang Pringgitan Rumah Dinas Bupati Purworejo, baru-baru ini. “Setelah evakuasi dan pencarian korban resmi dihentikan, kami membentuk media center sebagai pusat informasi di posko induk, menfasilitasi bantuan dari masyarakat. Selain itu, kami juga melakukan assessment dampak bencana, dengan melakukan perhitungan damage and losses assessmen dan pemulihan fungsi sarana prasarana dan infrastruktur sementara akibat bencana,” katanya. Diungkapkan, bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Purworejo, Sabtu (18/6) lalu, telah menyebabkan kerusakan infrastruktur dan sarpras hingga mencapai total Rp 37.838.500.000. Jumlah korban, dari hasil evakuasi dan pencarian korban sampai dengan tanggal 24 Juni 2016, terdapat jumlah total 65 korban, dengan rincian kategori meninggal 43 orang, luka-luka 19 orang dan belum ditemukan 3 orang. “Total kerugian yang sementara terekap itu masih sangat mungkin berkembang. Tim masih terus melakukan pendataan baik terhadap kerusakan infrastruktur maupun kerugian yang ditimbulkan,” tuturnya. Lebih lanjut dijelaskan, setelah proses dala selesai, akan dilakukan penataan pengungsi korban tanah longsor dengan menggunakan dua cara. Yakni, apakah pengungsi akan kembali ke rumahnya masingmasing atau akan menempati hunian sementara. Proses penataan pengungsi ditargetkan selesai 8 Juli 2016. Pada tahap akhir masa tanggap darurat, Pemkab akan melakukan penyusunan rencana teknis rehabilitasi dan rekonstruksi. Terkait anggaran rehabilitasi dan rekonstruksi, akan dimasukkan ke APBD Perubahan tahun 2016.■ SMNetwork/H43-ad
PEMULIHAN: Para pengungsi korban tanah longsor di Desa Jelok, Kecamatan Kaligesing, Purworejo membutuhkan pemulihan mental agar tidak trauma. ■ Foto: SMNetwork/Nur Kholiq-ad
14
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
■ Tarif Parkir Mencekik
Masyarakat Purwokerto Resah PURWOKERTO – Tarif parkir liar sudah sampai tahap meresahkan masyarakat Kota Purwokerto dalam dua pekan terakhir bulan Ramadan. Tidak hanya di pusatpusat perbelanjaan dan pasar tradisional saja, tetapi kenaikan tarif parkir liar ini juga merambah hingga ke tingkat kelurahan serta RT-RW. Menyikapi hal tersebut, Bupati Banyumas, Achmad Husein, Minggu (3/7) melakukan sidak ke beberapa lokasi parkir di Kota Purwokerto. Husein menyaksikan sendiri adanya kenaikan tarif parkir di luar ketentuan, di kompleks alunalun Purwokerto. Misalnya, parkir sepeda motor ditarik Rp 2 ribu dan mobil Rp 4 ribu. Hal yang sama juga terjadi di parkir komplek pertokoan Kebondalem, Purwokerto. Bahkan di Pasar Wage, sepeda motor dikenakan tarif Rp 2 ribu dan mobil Rp
5 ribu. “Pak, kalau menarik parkir harus sesuai tarif, sesuai aturan, yaitu untuk sepeda motor Rp 1000 dan untuk mobil Rp 2 ribu. Kalau ditarik lebih, artinya njenengan melanggar aturan,” kata Husein kepada salah satu tukang parkir di Kebondalem. Namun, hanya berselang 5 menit setelah bupati meninggalkan lokasi parkir, petugas parkir tersebut tetap menarik Rp 2 ribu untuk sepeda motor. Dian AP, warga Patikraja mengatakan ditarik parkir
Rp 2 ribu, hanya berselang 5 menit, setelah tukang parkir tersebut diberi penjelasan oleh bupati. “Saya protes, kan tadi Pak Bupati bilang tarifnya harus sesuai aturan, nanti saya laporkan ke Pak Bupati lho. Tukang parkirnya sama sekali tidak takut, malah ia menyebut namanya dan menyuruh saya melapor ke bupati, yang penting sekarang bayar parkirnya Rp 2 ribu,” tutur Dian. Fenomena tarif parkir Lebaran ini juga melanda sampai ke tingkat kelurahan. Di Kelurahan Karang-
wangkal, Kecamatan Purwokerto Utara, salah satu ketua RT sampai mengeluarkan surat edaran tentang penarikan parkir kepada warung-warung dan kios di wilayahnya. ■ Pasang Spanduk Melihat kondisi tersebut, Bupati mengaku, tidak bisa melakukan penanganan secara ektrim, tetapi harus bertahap. Husein juga berencana akan memasang spanduk tentang tarif parkir di pusat keramaian. “Setelah nanti kita pasang spanduk, kita lihat perkembangannya, kalau masih tetap bandel, tentu akan ada pihak-pihak berwenang yang turun tangan,” katanya.■hef-ad
SIDAK: Bupati Banyumas, Achmad Husein melakukan sidak tarif parkir ke beberapa pusat keramaian di Kota Purwokerto. ■Foto: Hermiana E Effendi-ad
Warga Makam Membuat Selongsong Ketupat PURBALINGGA- warga Desa Makam, Kecamatan Rembang, Purbalingga mengikuti lomba membuat selongsong ketupat. Kegiatan tersebut digelar oleh Karang Taruna Tunas Harapan beserta Pemerintah Desa, Minggu (3/7). “Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok. Satu kelompok tiga orang. Di meja telah ada beberapa helai janur (daun kelapa). Tangan mereka diangkat. Dan ketika pembawa acara meniup peluit, tangan warga segera berebut janur, lalu adu cepat dan tangkas. Janur dipilin-pilin di tangan, dianyam dan jadilah sebuah selongsong ketupat,” terang Kepala Desa Makam, Sugiatno didampingi Ketua Karang Taruna Tunas Harapan Fery Setiono. Para orang tua nampak mahir
membuat selongsong ketupat ini. Dalam hitungan menit, beberapa buah selongsong jadi dan tergeletak di meja. Ada pula yang kesuli-
tan membuatnya, terutama para pemuda dan anak-anak. Janur yang dililit dan dianyam tak kunjung jadi selongsong. Bahkan, ada
SELONGSONG KETUPAT : Warga Desa Makam, Kecamatan Rembang, Purbalingga mengikuti lomba membuat selongsong ketupat, Minggu (3/7), yang digelar oleh Karang Taruna Tunas Harapan.■Foto :Joko Santoso-ad
pula yang tidak jadi dan kesal lalu meninggalkan arena lomba. Sementara para peserta sibuk membuat selongsong ketupat sebanyak-banyaknya, di panggung, sekelompok anak muda memberi semangat dengan alunan musik calung yang rancak. Bahkan beberapa dari mereka asyik berjoged. Hingga 15 menit berlalu, peluit kembali ditiup tanda lomba berakhir. Adapun ketupat yang dibuat oleh para peserta, dikumpulkan dan dibagi lagi ke masyarakat. Para pemenang pada lomba itu mendapatkan hadiah berupa seekor ayam jago. Tidak hanya itu, anak-anak kecil yang ikut membuat selongsong ketupat, meskipun tidak dilombakan, namun mereka mendapat bebungah dari Kades.■STad
■ Itikaf di Masjid Daarussalam Purbalingga
Mengharap Maghfirah di Penghujung Ramadan Dipasangi Lampu, Jalur Mudik Terang Benderang PURBALINGGA- Pemkab Purbalingga memastikan jalur utama mudik di Purbalingga terang benderang. Dinas Pekerjaan Umum (DPU) bahkan menyiagakan pekerja untuk memperbaiki lampu penerang jalan umum (LPJU) di ruas jalan utama tersebut. Kepala Bidang Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Dinas Perkerjaan Umum (DPU) Purbalingga Heru Budi Hartono, Minggu (3/7) mengemukakan, sebelum arus mudik, pihaknya sudah berkeliling mengecek dan memperbaiki LPJU yang rusak di sepanjang jalur mudik terutama di daerah rawan kecelakaan seperti di jalur Karangreja-Bobotsari, Bobotsari-Purbalingga, Kalimanah-Purbalingga dan Kalimanah-Bukateja. “Jika saat ini ada lampu yang mati dan mendesak diperbaiki, begitu ada laporan, petugas kami segera datang dan memperbaiki walaupun sebenarnya saat ini mereka sudah libur,” katanya. Pemkab Purbalingga menganggarkan Rp 467 juta untuk pengadaan dan pemasangan lampu jalan terutama di ruas jalan di tiga lokasi yaitu ruas jalan Bancar-Jatisaba (Kecamatan Purbalingga) sebanyak 18 unit, ruas jalan Kecamatan Bobotsari-Kecamatan Karanganyar sebanyak 27 unit dan ruas jalan Karangreja-tugu batas Pemalang sebanyak 22 unit. “Tiga jalan tersebut memang kondisinya gelap dan rawan terjadi tindak kriminal pada malam hari. Sehingga kami usulkan untuk dilakukan pemasangan LPJU,” katanya.■ST-ad
PURBALINGGA-Di tengah hiruk pikuk persiapan merayakan Idul Fitri, sebagian orang yang memilih menyepi dan berdiam di masjid melakukan Itikaf. Mereka mengharapkan maghfirah di penghujung Ramadan ini. Salah satunya di Masjid Agung Daarussalam Purbalingga. Suasana masjid di sepuluh hari terakhir bulan Ramadan lain dari biasanya. Setiap tengah malam lantunan ayat-ayat suci Al Quran berkumandang lirih. Di ruangan masjid nampak beberapa orang sedang tafakur dan khusuk berdoa. Mereka yang berdiam di masjid itu adalah para peserta kegiatan Itikaf. Takmir Masjid Agung Daarussalam di penghung Ramadan memang menggelar kegiatan Itikaf. Takmir Masjid Agung Daarussalam Nur Isya mengatakan bahwa Itikaf merupakan kegiatan dengan bentuk berdiam diri di masjid untuk beribadah kepada Allah. “Segala hubungan dengan dunia dunia luar dihindari. Peserta memilih berdiam di masjid
sambil berdzikir dan beribadah yang lain. Mereka berharap mendapatkan malam Lailatul Qadar dengan melakukan itikaf,” ujarnya, Minggu (3/7). Kegiatan Itikaf dilaksanakan pada sepuluh hari terakhir di bulan Ramadan. Peserta yang mengikuti puluhan orang. Mereka berasal dari Banyumas, Purbalingga dan Banjarnegara. Kegiatan itu rutin dilaksanakan setiap Ramadan. “Ibadah Itikah merupakan ibadah yang rutin dilakukan Nabi Muhammad SAW. Ajaran itu diturunkan kepada umatnya sampai sekarang ini,” ujarnya. ■ Menyendiri Banyak manfaat yang didapatkan dari Itikaf. Menurutnya, selama Itikaf peserta menyendiri di sudut-sudut ruangan masjid. Di sela-sela kesendirian tersebut mereka bemunajat dan memohon berkah kepada Allah. Itikaf, menurutnya, juga bisa dijadikan sarana introspeksi atas kehidupan yang sudah terjadi selama ini. “Dalam keheningan biasanya peserta Itikaf
akan mendapatkan banyak pencerahan,” katanya. Kegiatan Itikaf dimulai dari terbit fajar hingga malam. Setelah melakukan shalat Subuh peserta lalu mengikuti kegiatan amalaiyah yang lain. Mulai pengajian, membaca Al Quran hingga melaksanakan shalat sunnat. Selama sekitar 10 hari penuh para peserta tak pulang dan selalu bermalam di masjid. “Setelah shalat Dzhuhur dan Ashar kegiatan dilanjutkan lagi hingga maghrib. Malamnya melakukan shalat Tarawih dan
setelah itu lalu tadaruz Alquran,’ ungkapnya. Guna memberikan pencerahan dan tambahan wawasan keIslaman, panitia juga menghadirkan sejumlah ulama. Mereka memberikan pengajian dan tauziah kepada peserta Itikaf. Di antaranya adalah Al Ustadz Makhmud Nijil dan Al Ustadz Ridho D. “Banyak manfaat dan faedah yang diperoleh dari ibnadah Itikaf. Diantaranya adalah untuk penyucian jiwa dari berbagai kotorannya,” ujarnya.■Joko Santoso-ad
MEMBACA AL QURAN : Peserta Itikaf di Masjid Agung Daarussalam Purbalingga memanfaatkan waktu dengan membaca Al Quran. Itikaf dilaksanakan rutin setiap penghujung Ramadan.■Foto :Joko Santoso-ad
Raih Podium Kedua PEMBALAP muda Indonesia, Sean Gelael, akhirnya sukses meraih podium di Formula Grand Prix 2 (GP2) Austria. Sean yang tergabung dalam tim Pertamina Campos Racing, sukses menempati podium kedua, di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada Sabtu (2/7) sore waktu setempat. Sean mendampingi rekan setimnya asal Selandia Baru, Mitch Evans, yang merebut podium pertama. Sedangkan pembalap dari tim Russian Time asal Italia, Raffael Marcielo, menempati podium ketiga.■ Am-Did
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
Foto: dok
Hamilton Juara, Rio Buncit SPIELBERG- Drama balapan jet darat F! yang berlangsung Minggu (3/7) malam, benar-benar berlangsung dramatis. Keseruan balapan ini tersaji hingga di putaran akhir memasuki garis finish. D a n akhirnya L e w i s Hamilton, pembalap tim Mercedes, berhasil memenangi GP Austria yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring, setelah sempat bersenggolan dengan
Hasil GP Austria: 1. Lewis Hamilton Mercedes 2. Max Verstappen Red Bull/Renault 3. Kimi Raikkonen Ferrari 4. Nico Rosberg Mercedes 5. Daniel Ricciardo Red Bull/Renault 6. Jenson Button McLaren/Honda 7. Romain Grosjean Haas/Ferrari 8. Carlos Sainz Toro Rosso/Ferrari 9. Valtteri Bottas Williams/Mercedes 10. Pascal Wehrlein Manor/Mercedes 11. Esteban Gutierrez Haas/Ferrari 12. Jolyon Palmer Renault 13. Felipe Nasr Sauber/Ferrari 14. Kevin Magnussen Renault 15. Marcus Ericsson Sauber/Ferrari 16. Rio Haryanto Manor/Mercedes
Klasemen Sementara: 1. Nico Rosberg 2. Lewis Hamilton 3. Sebastian Vettel 4. Kimi Raikkonen 5. Daniel Ricciardo 6. Max Verstappen 7. Valtteri Bottas 8. Sergio Perez 9. Felipe Massa 10 Romain Grosjean
Mercedes Mercedes Ferrari Ferrari Red Bull Racing Red Bull Racing Williams Force India Williams Haas
rekan setimnya, Nico Rosberg di tikungan terakhir. Sementara tim Rio Haryanto, Manor Racing, meraih poin pertamanya musim ini, melalui pembalapnya Pascal Wehrlein, yang finish di posisi 10. Persaingan ketat antara Hamilton dengan Rosberg sudah terjadi sejak awal balapan. Hamilton sempat memimpin balapan di awal, namun pada 1h27m38.107s lap 22, sebuah kesa5.719s lahan dalam mema6.024s sang ban belakang di 16.710s pitstop, membuat 30.981s 37.706s Hamilton berada di 44.668s belakang Rosberg. 47.400s Max Verstappen 1 Lap bahkan sempat me1 Lap 1 Lap mimpin balapan seje1 Lap nak, sebelum 1 Lap akhirnya Rosberg dan 1 Lap Hamilton kembali 1 Lap 1 Lap berada di depan pada lap 61. Rosberg pun kemudian terus me153 mimpin jalannya ba142 lapan atas Hamilton 96 96 hingga lap 70. 88 Di lap terakhir, 72 Rosberg membuat ke54 39 salahan. Hamilton 38 yang berusaha me28
nyalip dari luar, ditutup ruangnya oleh Rosberg. Kedua pembalap bersenggolan hingga mobil yang dikendarai Rosberg mengalami masalah. ■ Rosberg Kecewa Hamilton pun akhirnya finish pertama, disusul pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen, dan pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen. Rosberg akhirnya finish di posisi keempat. Hamilton mengakhiri balapan dengan catatan waktu 1 jam 27 menit 38,107 detik. ‘’Rosberg membuat kesalahan, jadi aku punya kesempatan untuk melaju dan memanfaatkan kesempatan itu,’’ kata Hamilton usai balapan. Rosberg sendiri menyebutkan, kejadian itu terasa perih baginya. ‘’Itu adalah garis jalur balap saya. Saya patah hati, karena kami sedang berjuang. Namun demikian, aku yakin bisa mempertahankan gelar dan membawanya pulang,’‘ ungkap Rosberg dengan nada kecewa. Sedangkan pembalap Indonesia, Rio Haryanto finish di posisi buncit atau 16. Rekan setim Rio di Manor Racing, Pascal Wehrlein, meraih hasil sig-
■Chinese Taipei GPG 2016
Tim Ganda Campuran Dievaluasi TAIPEI- Kegagalan tim ganda campuran Indonesia di turnamen bulutangkis Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016, yang berakhir Minggu (3/7) kemarin, langsung dievaluasi tim pelatih ganda campuran Pelatnas PP PBSI. Dua pasangan Indonesia sebetulnya berhasil lolos ke babak semi final, Hafiz Faisal/Shela Devi Aulia dan Riky Widianto/Gloria Emanuelle Widjaja. Namun sayang, keduanya belum mampu lolos ke final, setelah ditundukkan lawan-lawannya. Hafiz/Shela takluk di tangan unggulan kelima, Zheng Siwei/Chen Qingchen (cina), dengan skor 14-21, 13-21. Dalam
perjalanan menuju semi final, Hafiz/Shela mengalahkan unggulan keempat yang juga rekan sepelatnas, Ronald Alexander/Melati Daeva Octavianti. “Dari segi mental, Hafiz/Shela memang lebih baik dari Ronald/Melati, mereka chemistrynya lebih kuat. Ditambah lagi, Ronald/Melati lebih diunggulkan, Hafiz/Shela jadi mainnya lebih lepas. Namun secara kekuatan sebetulnya mereka bisa dibilang imbang, hanya saja Ronald/Melati rankingnya lebih tinggi,” tutur Nova Widianto, Asisten Pelatih Ganda Campuran PBSI, Sabtu (2/7). Sementara itu pasangan yang baru dipasangkan sebelum turna-
HASIL PERTANDINGAN Huang Dongping/Zhong Qianxin (Cina) Luo Ying/Luo Yu (Cina) 2118, 2116 Zheng Siwei/Chen Qingchen (Cina) Tan Kian Meng/Pei Jing Lai (Malay sia) 2113, 2116 Tai Tzu Ying (Taipei) Wang Shixian (Cina) 2321, 216 Chou Tien Chen (Taipei) Qiao Bin (Cina) 2118, 2117 Li Junhui/Liu Yuchen (Cina) Chen Hung Ling/Wang ChiLin (Taipei) 21 17, 1721, 2422
Pendukung Lionel Messi Turun ke Jalan BUENOS AIRES- Seperti yang telah dijanjikan sebelumnya oleh para penggemar bintang Argentina, jika Lionel Messi mengundurkan diri fari timnas, mereka akan melakukan demo besar-besaran. Dan hal itu benarbenar dilakukan pada Minggu (3/7) pagi WIB, ratusan suporter turun ke jalanan di Buenos Aires, Ibukota Argentina. Seperti diketahui, setelah Lionel Messi kembali gagal membawa Argentina meraih trofi, usai tumbang dari Cile di final Copa America Centenario, pada akhir Juni lalu, bintang Barcelona itu memutuskan untuk pensiun dari sepakbola internasional. Keputusan itu membuat banyak pihak kecewa, termasuk suporter Messi di Argentina, yang memutuskan turun ke jalan, agar penyerang 29 tahun itu mengurungkan niatnya
untuk pensiun. Dilansir media Argentina, The National, ratusan suporter turun ke jalanan Buenos Aires, sebagai bentuk permintaan agar Messi tetap mengenakan kostum tim Tango selama beberapa tahun ke depan. “Messi merupakan pemain terbaik di sejarah, baik di Argentina maupun di dunia sepakbola internasional. Saya pikir kita tak akan melihat pemain seperti dia lagi selama 1.000 tahun ke depan,” ujar salah satu warga yang turut turun ke jalan, Hernan Sanchez. Jumlah suporter yang memadati Plaza de la Republica, seharusnya lebih banyak lagi. Namun hujan dan cuaca dingin membuat hanya ratusan suporter yang turun ke jalanan untuk menyuarakan permintaan mereka pada Messi. ■ Am-Did
DUKUNG MESSI: Ribuan penggemar Lionel Messi melakukan aksi damai, untuk mendukung agar bintang kesayangannya itu membatalkan rencana mundur dari timnas. ■ Foto: afp
men ini, Riky Widianto/Gloria Emanuelle Widjaja, mencapai hasil yang cukup baik, dengan menembus babak semi final. Dikatakan Nova, pencapaian Riky/Gloria bisa mengalahkan unggulan ketujuh di babak pertama, patut diapresiasi, karena pasangan Liao Min Chun/Chen Hsiao Huan (Taiwan), bukanlah pasangan yang mudah dikalahkan. Sedang pasangan Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika mendapat undian yang cukup berat di kejuaraan ini. Di babak pertama, Alfian/Annisa sudah bertemu dengan wakil Cina, Liu Yuchen/Jia Yifan. Pasangan Indonesia mesti bermain rubber set, hingga akhirnya menang dengan skor 21-18, 19-21, 21-16. Nova menilai, penampilan Alfian/Annisa mulai menunjukkan grafik yang positif. Dikatakan Nova, fokus saat pertandingan adalah hal utama yang mesti diberesi pasangan ini, terutama Alfian. ■ Am-Did
nifikan, setelah finish di posisi 10, dan meraih satu poin. Wehrlein memberi Manor poin pertamanya pada tim asal Inggris itu di F1 musim 2016. ■ Am-Did
PSIS Siap Jadi Tuan Rumah KLB SEMARANG- Klub PSIS (Semarang), berencana mengajukan diri sebagai tuan rumah Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI mendatang. CEO PSIS, Yoyok Sukawi mengatakan, wacana itu memang sedang dikomunikasikan, dan secepatnya manajemen PSIS akan mengajukan surat resmi sebagai tuan rumah KLB PSSI itu. Seperti diketahui, FIFA akhirnya memberikan lampu hijau, terkait permintaan KLB PSSI yang digagas Kelompok 85 (K 85). PSIS termasuk dalam keanggotaan K 85, yang diketuai manajer Persib (Bandung), Umuh Muchtar. ‘’KLB PSSI rencananya akan digelar tepatnya 3 Agustus 2016, dengan beberapa agenda. Untuk tempat penyelenggaraan masih belum diputuskan. PSIS berencana mengajukan diri sebagai tuan rumah KLB. Surat resmi akan segera dibuat, mengenai pengajuan sebagai tuan rumah,’’ kata Yoyok Sukawi, Minggu (3/7). Jika nantinya Semarang akhirnya terpilih sebagai tuan rumah KLB, pihaknya akan secepatnya mengatur dan mempersiapkan diri untuk menggelar acara penting ini. ‘’Kami masih terus berkomunikasi dengan internal manajemen PSIS. Ini merupakan suatu kebanggaan bagi Semarang dan PSIS, bila ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan KLB PSSI. Terlebih PSIS, sebelumnya juga sebagai pioner untuk secepatnya dilakukan KLB PSSI beberapa bulan lalu,’’ jelas Yoyok. Sementara itu dengan libur panjang menyambut Lebaran tahun ini, semua pemain diharapkan tetap menjaga pola makan yang baik dan benar. Hal ini penting, agar para pemain tetap dapat mengontrol makan saat libur Lebaran nanti.
Lewis Hamilton
foto:dailymail
■ Jaga Makan Dokter Tim PSIS, dr Djoko Trihadi meminta, para pemain mengurangi asupan karbohidrat. Apalagi selama liburan ini, sudah pasti makanan yang banyak mengandung karbohidrat seperti nasi atau lontong kupat, akan banyak tersaji pada saat itu. ‘’Normalnya dalam sehari pemain butuh 1.500-2.000 kalori. Jangan terlalu banyak dan berlebih, jika tidak dikontrol pola makannya, berat badan akan naik,’’ pinta dr Djoko. Dia menambahkan, boleh mengkonsumsi nasi atau lontong kupat, namun disarankan lebih baik setengah saja, dan jangan terlalu banyak. Sedangkan untuk protein, misal ayam, daging dan lain-lain, dipersilakan makan secukupnya.■ jak-Am
Ade Yusuf & Bellaetrix Dipulangkan JAKARTA- Dinilai punya cedera yang dianggap serius dan belum kunjung sembuh juga, dua pebulutangkis penghuni Pelatnas PP PBSI, dipulangkan ke klubnya masing-masing. Berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor: SKEP/032/0.5/V/2016 dan SKEP/034/0.5/VI/2016, Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia memutuskan, untuk mengembalikan dua orang atlet ke klub asal masing-masing. Mereka adalah pemain ganda putra Ade Yusuf Santoso, yang berasal dari klub Hi-Qua Wima Surabaya, serta Bellaetrix Manuputty, pemain tunggal putri dari klub Jaya Raya Jakarta. Ade dipulangkan ke klubnya, karena masih dalam proses penyembuhan penyakit yang dideritanya, dalam beberapa bulan terakhir. Kondisinya dinyatakan masih belum pulih hingga saat ini. Oleh karenanya, Ade mesti kembali ke klub lantaran belum bisa menjalani program latihan di Pelatnas Cipayung. “Pengembalian Ade murni
foto:bi
Bellaetrix Manuputty karena dia belum pulih dari sakitnya. Untuk itu dia harus dikembalikan ke klubnya. Secara teknik, Ade tidak mengalami masalah. Jika Ade sudah sembuh dan kondisinya dianggap layak, maka Ade akan dipanggil kembali ke pelatnas,” ujar Kepala Pelatih Ganda Putra, Herry Iman Pierngadi, belum lama ini. Sementara itu, Bella yang mengalami cedera lutut kiri sejak tahun lalu, hingga saat ini masih
Ade Yusuf Santoso belum pulih. Di awal tahun 2016, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rexy Mainaky menyatakan, jika Bella belum bisa kembali berlatih selama enam bulan kedepan, maka Bella harus kembali ke klubnya. “Setelah operasi Bella harus menjalani pemulihan, jadi tidak memungkinkan untuk berlatih kembali di pelatnas pada bulan Juni,” kata Bambang Supriyanto, Kepala Pelatih Tunggal Putri.■ Am-Did
Djokovic Tersingkir, Murray Melenggang WIMBLEDONSetelah tersingkirya petenis nomor satu dunia yang juga unggulan pertama di ajang turnamen tenis Grand Slam Wimbledon 2016, Novak Djokovic, seakan membuat petenis tuan rumah, Andy Murray tampil tanpa beban. Pada pertandingan yang berlangsung di Centre Court, Minggu (3/7) dini hari WIB, Murray yang menjadi petenis unggulan kedua itu, meraih kemenangan 63, 7-5, 6-2, atas John Millman. Andy Murray pun akhirnya menjejak di babak keempat Wimbledon, setelah bertarung selama dua jam 21 menit. Lawan yang akan dihadapi Murray di babak ini adalah, salah satu antara Nick Kyrgios (unggulan 15) atau Feliciano Lopez (unggulan 22). Terlepas dari siapa lawan yang akan dihadapi, Murray yang kini menjadi unggulan teratas juara Wimbledon, bertekad untuk tetap tampil stabil untuk meraih gelar di rumah sendiri. “Saya pikir saya bermain bagus,” sahut Murray usai laga. Murray, juara Wimbledon 2013, dua kali dikalahkan Djokovic di final Grand Slam tahun ini (Australia Terbuka dan Prancis Terbuka). Dengan Djokovic kini sudah berkemas pulang, kans juara Murray terbuka sangat lebar. “Dibanding sebagai sebuah kejutan, yang harus dirayakan adalah apa yang sebenarnya
sudah Djokovic lakukan. Itu luar biasa. Dia (Djokovic-red) memecahkan banyak rekor, memenangi empat Grand Slam. Apa itu artinya? 30 kemenangan beruntun di seri Grand Slam. Itu luar biasa!” cetus Murray, seperti dikutip Reuters, Minggu (3/7). Kejutan besar memang terjadi pada laga yang berlsngung Sabtu (2/7) lalu. Novak Djokovic dikalahkan ketika petenis AS unggulan ke-28, Sam Querrey 67 (6), 1-6, 6-3, 6-7 (5). Kekalahan ini mengikis harapannya untuk menjadi petenis putra pertama yang memenangi keempat turnamen utama dalam satu tahun, sejak Rod Laver pada 1969, dan merupakan kekalahan pertamanya sebelum perempat final di turnamen utama sejak Prancis Terbuka 2009, ketika dia juga tersingkir di putaran ketiga. ■ Luar Biasa “Selamat kepada Sam. Dia memainkan pertan dingan l u a r biasa. Dia melakukan servis dengan sangat baik. Menur u t
saya, pada bagian itu permainannya begitu bagus. Dia mampu mengungguli saya,” kata Djokovic usai pertandingan.
Sam Querrey merupakan petenis AS pertama yang mengalahkan Djokovic di Grand Slam, sejak Andy Roddick pada 2009. Di babak berikutnya dia akan berhadapan denga Nicolas Mahut asal Prancis, untuk memperebutkan tempat di perempat final. “Ini luar biasa, khususnya ketika melakukannya di Wimbledon, turnamen terbesar di dunia,” kata Querrey, petenis peringkat 41 dunia itu, yang menelan delapan kekalahan dari sembilan pertemuannya dengan Djokovic.■ Am-Did
Novak Djokovic
foto:afp
Saya Bisa Menangi Ballon d’Or STRIKER ‘baru’ Liverpool, Mario Balotelli, menyatakan bahwa dirinya sangat yakin suatu saat nanti akan menjadi pemain terbaik dunia, meskipun di musim terakhir ini karirnya terlihat stagnan. Balotelli akhirnya dikembalikan AC Milan ke Liverpool setelah tidak kunjung bangkit musim kemarin. “Saya yakin bisa melakukan jauh lebih banyak. Tapi itu butuh waktu. Mungkin pada skala 0 sampai 10, saya berhenti di lima. Tapi saya akan mendapatkan 10. Saya akan memenangkan Ballon d’Or,” kata Balotell pada Corriere della Sera, Minggu (3/7). ■ Did-Am
Senin Kliwon, 4 Juli 2016
foto: gi
PENGHORMATAN TIM: Para pemain Jer man memberikan standing ovation pada para pendukungnya usai menaklukkan Italia di babak perempat final. ■ Foto : Daily Mail
BORDEAUX - Rekor buruk Jerman jika berhadapan dengan Italia akhirnya putus. Untuk kali pertama sepanjang sejarah, Die Mannschaft tundukkan Gli Azzurri di turnamen mayor. Jerman akhirnya memastikan lolos ke babak semi final usai mengalahkan Italia 6-5 (1-1) melalui drama adu penalti pada babak perempat final di Stadion de Bordeaux, Minggu (3/7). Jerman memang selalu berada di pihak inferior di laga ini. Faktanya memang demikian, Jerman tak pernah menang atas Italia pada delapan pertemuan di turnamen mayor (Piala Eropa dan Piala Dunia). Rekor Jerman atas Italia adalah draw 2 kali, kalah 6 kali. Salah satu kekalahan paling meyakitkan yang diterima Jer-
man adalah saat tunduk 0-2 di semifinal Piala Dunia 2006, saat itu Jerman adalah tuan rumah hajatan akbar tersebut. Keberhasilan menundukkan Italia juga membuat Jerman menorehkan rekor hebat lain. Mereka kini tercatat selalu masuk babak semi final di enam turnamen mayor beruntun (Piala Eropa 2016, Piala Dunia 2014,
Piala Eropa 2012, Piala Dunia 2010, Piala Eropa 2008, Piala Dunia 2006). Di pertandingan ini sendiri pada waktu normal kedua tim bermain imbang dengan skor 11. Jerman, yang lebih dominan dalam penguasaan bola, lebih dulu unggul melalui Mesut Ozil di menit 65. Namun kondisi itu tak bertahan lama karena Italia menyamakan kedudukan pada menit 78 melalui eksekusi penalti Leonardo Bonucci. Skor 1-1 bertahan hingga laga tuntas 90 menit, yang memaksa dilanjutkan ke perpanjangan waktu. Jerman dan Italia samasama punya kesempatan bikin gol di extra time, namun tidak satupun yang berhasil mengungguli yang lain. Adu penalti pun akhirnya digelar.
Sensasi ’The Dragons’ Berlanjut LILLE - Wales terus membuat sensasi. Kali ini secara mengejutkan Gareth Bale dkk meredam tim bertabur bintang Belgia dengan skor cukup meyakinkan, 3-1 pada babak perempat final di Stadion Pierre Mauroy, Sabtu (2/7). Padahal mereka sempat tertinggal terlebih dahulu di pertandingan ini. Radja Nainggolan membawa Belgia unggul lebih dulu lewat golnya di menit ke-13. Tapi Ashley Williams kemudian menyamakan skor di menit ke-31, sekaligus membuat babak pertama berakhir 1-1. Belgia melancarkan sejumlah tekanan di menit-menit awal babak kedua. Tetapi justru Wales yang kemudian menghentak lewat gol Hal Robson-Kanu di menit ke-55 untuk berbalik ung-
gul 2-1. Di menit ke-86, Sam Vokes yang baru enam menit bermain usai menggantikan Robson-Kanu menambah keunggulan untuk Wales. Setelah ini tak ada lagi gol yang tercipta. Jelas prestasi ini terbilang luar biasa mengingat inilah partisipasi pertama Wales di ajang Piala Eropa, apalagi tiket semi final diraih berkat kemenangan atas Belgia, tim berperingkat tertinggi di Eropa bahkan di dunia saat ini. Hasil ini disebut menjadi bukti bahwa The Dragons bisa bersaing dengan tim papan atas. Pelatih Wales, Chris Coleman pun bilang bahwa ini menjadi bukti bahwa tim besutannya tak cuma mau menjadi tim pelengkap. “Kami tahu ini akan sulit. Tapi seperti saya katakan sebelumnya,
kami menendang bola, kami di sini bukan cuma untuk menikmatinya. Kami di sini untuk bersaing dan kami merasa bisa menawarkan suatu hal. Saya merasa masih ada lebih banyak lagi yang akan hadir dari mereka. Kami bersaing dan itu yang kami semua minta dari para pemain,” kata Coleman di situs UEFA. Sementara itu Pelatih Belgia, Marc Wilmots menilai, kekalahan timnya karena bermain terlalu ke dalam. ‘’Padahal kami sudah punya sebuah strategi bagus, kami mendominasi, main amat bagus di 25 menit awal. Tapi tiba-tiba kami mundur 15 meter. Saya sudah berteriak-teriak memberi arahan,” kata Wilmots seperti dikutip Soccerway.■ Jak-did
Drama menegangkan pun terjadi, di mana total ada 18 penendang yang mengeksekusi penalti. Italia sempat punya peluang menuntaskan adu penalti andai eksekusi Graziano Pelle tidak melenceng, Jerman pun punya kesempatan meraih kemenangan jika sepakan Bastian Schweinsteiger tidak melayang. Pada akhirnya Jerman yang keluar sebagai pemenang, setelah tembakan Matteo Darmian diblok kiper Manuel Neuer sementara eksekusi Jonas Hector gagal dihentikan Gianluigi Buffon. Pelatih Jerman, Joachim Loew, mengatakan mental kuat pemain mudanya yang membantu Jerman kalahkan Italia di babak ini. “Saya tidak punya pe-
ngaruh besar pada para penendang penalti. Setiap pemain harus membuat keputusannya sendiri. Penendang kami, nomor satu hingga lima, terpilih dengan mudah, kami punya penendang penalti yang bagus, meski mereka tidak bikin gol hari ini,” ucap Joachim Loew. ■ Tidak Memalukan Sementara itu Pelatih Italia Antonio Conte tersingkirnya Gli Azzurri tidaklah memalukan. ‘’Para pemain sudah mengerahkan semua kemampuan melawan sebuah tim yang amat kuat. Kalah dari Jerman di adu penalti bukanlah sesuatu yang memalukan, sebab kami juga bisa saja melaju. Saya bangga pada apa yang dilakukan pemain-pemain saya,’’ kata Conte.
Berharap Portugal Berpikir Beda Tentang Wales LILLE - Bek Wales Neil Taylor menduga Portugal sejak awal lebih ingin bertemu Wales dan bukan Belgia di babak semi final Piala Eropa 2016 di Stadion Parc Olympigue, Kamis (7/7) dini hari. Seperti diketahui Wales akhirnya menghadapi Portugal setelah menyingkirkan Belgia pada laga perempat final di Stade Pierre-Mauroy, Sabtu (2/7) lalu. Menilik komposisi skuad dan secara pengalaman di turnamen besar, Portugal bisa jadi lebih berharap Wales yang lolos dengan anggapan di atas kertas lebih mudah dihadapi. Wales memang tak diunggulkan, mengingat statusnya sebagai debutan. Mereka juga tak punya sejarah besar di turnamen
mayor, dengan sebelumnya cuma sekali tampil di Piala Dunia 1958 ketika finis di perempat final. Sementara Belgia punya skuad emas saat ini, dengan bintang-bintang muda seperti Kevin de Bruyne, Eden Hazard, Romelu Lukaku, Toby Alderweireld, dan Thibaut Courtois. Tim ini juga jauh lebih berpengalaman, sebelumnya tampil empat kali di Piala Eropa dan di 12 Piala Dunia. Jadi, wajar tudingan Taylor ini. Namun Neil Taylor berharap, hasil dan performa mereka akan membuat Portugal berpikir ulang tentang timnya. “Sudah jelas untuk bisa mengatakan bahwa sekarang kami punya keyakinan bisa mengalahkan siapapun. Kami tidak berbohong
Bintang Lapangan
Neuer ’Taklukkan’ Buffon JERMAN membuktikan kelasnya sebagai juara dunia setelah mampu melampaui Italia di babak perempat final, meski harus melalui drama adu penalti. Bastian Schweinsteiger dkk menang 6-5 lewat drama adu penalti setelah di pertandingan normal kedua tim bermain imbang 1-1. Dan lagi-lagi, Kiper mereka, Manuel Neuer menjadi bintang lapangan sekaligus man of the match di pertandingan itu. Manuel Neuer membuktikan diri sebagai salah satu kiper terbaik dunia saat ini. Kiper Jerman itu berhasil dua kali menggagalkan penalti pemain-pemain Italia. Dengan keberhasilannya itu, ia seperti ‘menaklukkan’ Kiper Italia Gianluigi Buffon. Terakhir ia berhasil membendung tembakan penalti Matteo Darmian yang membuat Jerman akhirnya mempu memastikan kemenangan atas Italia 6-5 setelah rekannya Jonas Hector berhasil menuntaskan tembakan Jerman.
“Dengan begitu banyak eksekuti penalti ini adalah laga spesial, sungguh dramatis! Kami tak mampu mengalahkan Italia dalam 90 menit. Kami tidak membekuk Italia dalam 120 menit. Saya tidak pernah mengalami adu penalti seperti ini. Ini tidak mudah. Ini perang kepercayaan diri. Saya siap, tapi tidak ada
dari penendang mereka menempatkan bola di mana biasa mereka melakukannya.” Dia menilai, pemain Italia menendang dengan tidak biasanya. Menurut dia, biasanya pemain-pemain Italia menendang lurus ke tengah, tetapi kali ini tidak. ‘’Tapi saya yakin kami
foto: dailymail
“Menyesal? Hanya untuk adu penaltinya, bukan untuk usaha dan cinta yang sudah diperlihatkan pemain untuk jersey ini. Para pemain sudah membuktikan kemampuan dan mengerahkan segalanya,’’ tambahnya. Ini menjadi akhir perjalanan Conte bersama Gli Azzurri. Selanjutnya, ia akan pergi ke Inggris untuk menangani Chelsea dan posisinya di Timnas Italia akan digantikan oleh Giampiero Ventura. Meski begitu, Conte belum mau mengucapkan goodbye (selamat tinggal) kepada Italia. Ia masih mengucapkan arrivederci (sampai berjumpa lagi). “Ini bukan goodbye, tapi arrivederci,” kata Conte. ■ Jak-did
lebih baik dan pantas lolos ke semifinal,’’ katanya. Ada sedikit yang menarik dari sosok Neuer. Kiper Bayern Munich ini diangap musuh abadi Schalke 04. Maklum, ia adalah besar di akademi sepakbola Schalke. Ketika Neuer berusia 13 tahun dia bergabung dengan Akademi Schalke. Dan tahukah anda, bahwa Neuer kecil sempat dilarang menjadi penjaga gawang oleh pelatih akademi sepakbola Schalke lantaran ukuran tubuhnya yang dianggap terlalu pendek. Dengan perjuangan keras, orangtua Neuer akhirnya berhasil meyakinkan pelatih akademi Schalke untuk menjadikan anak nya sebagai kiper. Ke pu tusan sang pelatih ternyata tak salah. Ki ni Neuer adalah salah satu kiper terbaik di Dunia.■ Did-Am
ketika kami mengatakan hal-hal seperti ini,” kata Taylor dikutip Soccerway. “Dan malam ini saya rasa kami layak menang, saya tidak merasa kami mencurinya. Saya bahkan tidak merasa ini seperti laga di Cardiff ketika kami mengalahkan mereka 1-0 dan sempat bertahan untuk periode yang lama. Saya rasa di sini kami cukup meyakinkan dan untuk menang 3-1 rasanya ini luar biasa.’’ ‘’Portugal mungkin sebelum pertandingan akan berpikir ‘Saya harap kami mendapatkan Wales dan bukan Belgia’, tapi semoga melihat di laga tadi mereka akan berpikir dengan berbeda sekarang,” kata penggawa Swansea City ini. ■ Jak-did