WAWASAN 26 Oktober 2016

Page 1

■ Rabu Wage ■ 26 Oktober 2016 Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000

TAHUN KE-31 NO: 181 TERBIT 20 HALAMAN - ISSN 0215-3203

Kampanye Kotak Kosong Dimulai ■ Calon dari Petahana Peroleh Izin Cuti SEMARANG - Usai ditetapkannya pasangan calon Haryanto-Saiful Arifin sebagai calon tunggal dalam Pilkada Pati, kampanye untuk memilih kotak kosong mulai merebak. Gerakan kampanye memilih kotak kosong tersebut salah satunya mulai terlihat di sosial media. Pantauan Wawasan menyebutkan, kampanye memilih kotak kosong terlihat dari munculnya fanspage dalam facebook dengan akun Relawan Kotak Kosong Pati. Fanspage yang baru beberapa hari dibuat tersebut, kini telah memiliki ratusan anggota. Dalam grup tersebut, salah satu akun yang bernama Imam Rosyidi mendeskripsikan grup tersebut sebagai sarana bagi masyarakat yang menginginkan figur baru untuk Kabupaten Pati. Mereka menginginkan agar ada perubahan, sehingga mengampa-

nyekan agar masyarakat memilih kotak kosong dalam Pilkada mendatang. ”Kemenangan kotak kosong akan membuka peluang figur-figur lain di Pati untuk maju di ajang demokrasi Bumi Mina Tani Pati. Jangan hanya karena uang Rp 10 ribu, demokrasi rakyat Pati akhirnya terbeli,” katanya. Bahkan dalam grup tersebut juga sudah mulai muncul rencana-rencana untuk menggelar aksi kampanye memilih kotak kosong dalam dunia nyaBersambung ke hal 7 kol 1

30 Pasang Gugur di Penetapan Calon

3 Kandidat Pilkada DKI Satukan ’Kebersamaan’

JAKARTA - Komisioner KPU, Hadar Nafis Gumay mengatakan sudah menerima rekapitulasi penetapan pasangan calon (Paslon) yang lolos verifikasi pada Pilkada serentak di 100 daerah, kecuali 1 daerah yaitu Gorontalo. Dia mengatakan ada 30 pasangan calon yang tidak lolos. “Semua daerah sudah kami terima dokumennya, kecuali dari Gorontalo karena baru menyerahkan tadi subuh. Menurut catatan saya, yang tidak memenuhi syarat ada 30 pasangan calon,” kata Hadar, Selasa, (25/10). Hadar mengatakan belum merekapitulasi Paslon yang tidak lolos di daerah mana saja. Namun, dia menjelaskan 30 paslon yang tidak lolos tersebar di 24 wilayah. “Saya belum hafal secara detail daerah mana saja paslon yang tidak memenuhi syarat, tetapi tersebar di 24 wilayah,” sambungnya. Hadar menjelaskan informasi sudah dapat diakses di laman , namun belum semua data masuk dikarenakan akses internet di beberapa daerah untuk menyetor dokumen. Hadar juga menyamBersambung ke hal 7 kol 3

Tak Bisa Tidur JAKARTA - KPK telah menahan mantan Menteri Kesehatan (Menkes) Siti Fadilah Supari di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Dia pun mengeluhkan tidak dapat tidur selama di sel masa percobaan dan pengenalan lingkungan (mapenaling). “Ya ibu mengeluhkan susah tidur karena ketika malam pingin tidur masih ada yang ngobrol tentang kasus, jadi merasa Foto: Ant

Bersambung ke hal 7 kol 1

Siti Fadilah

UNDIAN: Tiga pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (kanan)Sylviana Murni (kedua kanan), Basuki Tjahaja Purnama (ketiga kanan)-Djarot Saiful Hidayat (ketiga kiri), dan Anies Baswedan (kedua kiri)-Sandiaga Uno (kiri) menunjukan nomor urut saat rapat pleno pengundian nomor urut Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI di Jakarta, Selasa (25/10). ■ Foto: antara

ADA kabar muncul dari komedian Tukul Arwana yang disebut sudah menikah dengan pedangdut Meggie Diaz. Tukul dan Meggie memang kerap bekerja bersama. Kabar itu santer terdengar kala Meggi mengunggah foto kebersamaanya dengan Tukul di akun Instagramnya, @megghidiaztawa. Dalam caption fotonya, pedangdut itu mengunggkapkan kerinduannya dengan Tukul karena menjadi sosok yang menginspirasi dirinya. Saat diklarifikasi soal kabar tersebut, mantan manajer Tukul, Iwan terdengar tidak begitu kaget. ■ dtc-skh Foto: Dok

Bersambung ke hal 7 kol 3

Hendropriyono Belum Diperiksa Kasus Munir JAKARTA - Wakil Koordinator Kontras Puri Kencana Putri menegaskan, Presiden Joko Widodo harus berani membentuk tim penyelidik untuk memeriksa mantan Kepala Badan Intelijen Negara AM Hendropriyono dalam kasus tewasnya aktivis HAM Munir Said Thalib. Puri menyampaikan hal itu usai menyimak pernyataan mantan Sekretaris Kabinet Indonesia Bersatu Sudi Silalahi di Cikeas, Bogor. Menurutnya, dari lima nama yang disebut dalam dokumen hasil investigasi Tim Pencari Fakta, hanya Hendropriyono yang belum diperiksa hingga saat ini. Keempat nama lainnya, yaitu Indra Setyawan, Ramelga Anwar, Muchdi

PR, Bambang Irawan, telah diperiksa di era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. “Dia sebut lima nama di sana. Nama-nama yang sudah diadili, kecuali satu nama AM Hendropriyono,” kata Puri saat diteBersambung ke hal 7 kol 1 TPF MUNIR: Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (kanan) didampingi mantan Kepala BIN Syamsir Siregar (tengah), mantan Menko Polhukam Djoko Suyanto (kiri) dan mantan Kapolri Da’i Bachtiar (belakang kanan) jumpa pers tindak lanjut hasil temuan TPF Munir, di Puri Cikeas, Bogor, Selasa (25/10). ■ Foto: antara

Penderita Hydrochepalus Tak Punya Jaminan Kesehatan

Dinikahi Tukul

JAKARTA - Para pasangan cagub-cawagub telah mendapatkan nomor urut untuk Pilgub DKI 2017. Mereka tampak senang setelah menerima nomor-nomor itu. Pengundian dilakukan di Hall D JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Selasa (25/10). Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Agus Yudhoyono-Sylviana Murni mendapatkan nomor urut 1. Nomor urut 2 didapatkan oleh Basuki T Purnama dan Djarot Saiful Hidayat. Sedangkan pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno mendapatkan nomor urut 3. Setelah pengundian dilakukan, tidak terlihat ada persaingan di antara mereka. Setelah nomor didapatkan, mereka duduk sejajar sesuai nomor urut masing-masing. Dalam satu kesempatan, ketika menunggu waktu menyampaikan pidato singkat, terdapat satu momen kebersamaan. Para kandidat menyatukan tangan mereka. Tidak ada yang menginisiasi momen ini. Bersatunya tangan mereka terlihat dilakukan secara spon-

14 Tahun Sakit, Baru Berobat Sekali Meskipun sudah menderita hydrochepalus sejak lahir, Pujiati atau biasa dipanggil Panjul, baru sekali berobat ke rumah sakit. Padahal usianya kini sudah menginjak 14 tahun, artinya sudah 14 tahun pula hydrocephalus bersarang di kepalanya. ADALAH Panjul, anak yatim piatu ini hanya tinggal bersama kakeknya, Sanbadri (80) di RT 1 RW 3, Dusun Ciwarak, Desa Karanggintung, Kecamatan Sumbang. Mereka terbiasa makan seadanya, hanya sekadar untuk bertahan hidup. Orang tua Panjul sudah meninggal sejak ia masih kecil, jadi sekarang saya yang merawatnya. Dulu waktu orang tuanya masih ada, cucu saya pernah diajak berobat ke rumah sakit sekali, setelah itu kami tidak punya biaya lagi, Bersambung ke hal 7 kol 1 HYDROCEPHALUS: Pujiati (14) alias Panjul, penderita hydrocephalus baru berobat sekali selama 14 tahun menderita sakit. ■ Foto: Hermiana E Effendi

Bocah SD Tewas Terpanggang GROBOGAN - Satu orang tewas dan tiga orang lainnya mengalami luka bakar akibat kebakaran kios makanan kecil di Karangrayung, Kabupaten Grobogan, Selasa (25/10). Korban luka bakar cukup parah dilarikan ke RSUD Grobogan. Menurut saksi mata di lokasi kejadian, korban Rista Putri Pratama bocah yang masih sekolah di klas 1 SD tewas terpanggang dalam insiden yang terjadi sekitar pukul 18.45 WIB. “Rista habis mengaji, terus terjadi kebakaran. Ada teriakan, saya keluar dan api sudah membesar,” ungkap Sarbini (60), pemilik tanah yang digubakan untuk kios. Saat kejadian, kondisi di lokasi kejadian sedang hujan deras. TaBersambung ke hal 7 kol 6


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.