l Rabu Legi l 12 Desember 2018 TAHUN KE-33 NO: 215
Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000
OLAH TKP : Tim TAA Ditlantas Polda Jateng didampingi jajaran Satlantas Polres Brebes menggelar olah TKP lakalantas maut yang menyebabkan lima orang tewas di Jatisawit, Bumiayu, Selasa (11/12).n Foto. Eko Saputro
n Bayi Korban Laka Akhirnya Tewas
Sopir Truk Maut Tersangka BREBES - Wasroni (35) warga Desa Karangdawa, Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal akhirnya ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian dalam kecelakaan lalu lintas (lakalantas) maut yang terjadi di wilayah Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes. Sementara itu, jumlah korban tewas bertambah satu orang yakni atas nama Sidqi Hamzan, bayi yang baru berusia tujuh hari anak dari Siti Khalimah (32) Dukuh Waringin
Desa Cinanas RT 002/006 Kecamatan Bantarkawung, Brebes yang juga menjadi korban tewas dalam insiden kecelakaan maut tersebut. “Kami tetapkan sopir truk
Relawan Pasang Rambu Peringatan
BUMIAYU - Sekelompok anak muda menamakan diri Relawan Peduli Jalan Raya, Selasa (11/12) memasang rambu peringatan di sepanjang jalur rawan kecelakaan mulai dari flyover Kretek hingga terminal lama Bumiayu. Bersambung ke hal 7 kol 3
PASANG RAMBU : Relawan Peduli Jalan Raya didampingi Kapolsek Paguyangan AKP Suroto memasang rambu peringatan di ruas Pagojengan, Kecamatan Paguyangan, Brebes.n Foto: SM/Teguh Inpras
Servis Iphone
MENYADARI dunia akting tidak bisa jadi sandaran masa depan, membuat bintang film sinetron Mitha Jayanti kini mencoba keberuntungan dengan bisnis service Iphone “Banyak belajar dari senior saya di dunia akting, yang di hari tuanya merana lantaran tidak memiliki usaha. Maka sebelun karier ku redup, aku mesti memiliki usaha,” ujar Mitha Jayanti saat bincang dengan awak media di tempat usaha service Iphone. Jalan Wahyu II no. 6H, Gandaria Selatan - Cilandak barat Fatmawati Jakarta Selatan belum lama ini. Bintang sinetron Anak Jalanan ini memilih usaha service Gadget karena bisnis ini peluangnya lumayan besar. n Buyil—sn
Foto: Buyil
sebagai tersangka dalam kecelakaan maut di Bumiayu yang terjadi pada Senin (10/12) kemarin. Sopir truk telah ditahan untuk keperluan pemeriksaan lebih lanjut,” tegas Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jateng, Kombes Pol Rudi Antariksa saat meninjau lokasi kejadian kecelakaan di depan RS Muhammadiyah Siti Aminah Bumiayu, Selasa (11/12). Dirlantas yang didampingi Kasatlantas Polres Brebes AKP M Rikha Zulkarnain SH SIK
menambahkan, sopir truk dijerat Pasal 310 ayat (2) juncto Pasal 124 ayat (1) huruf e Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ), dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara. “Penyebab kecelakaan diduga truk mengalami kelebihan muatan atau overloading dan rem blong. Namun, kami tetap menunggu hasil pemeriksaan yang dilakukan tim dari Traffic Analysis Accident (TAA),” je-
lasnya. n Lima Tewas Berdasarkan informasi yang diperoleh, jumlah korban tewas dalam kecelakaan truk di Bumiayu Brebes bertambah menjadi jadi lima orang. Bayi berusia tujuh hari atas nama Sidqi Hamzan menjadi korban kelima tewas dalam kecelakaan truk yang menabrak sejumlah mobil dan motor yang akhirnya berhenti di depan Rumah Sakit Muhammadiyah Siti
n Enam Orang Ditetapkan jadi Tersangka
Aminah Desa Jatisawit Bumiayu pada Senin (10/12). “Jumlah korban meninggal bertambah jadi lima orang. Korban kelima yakni bayi berusia tujuh hari bernama Sidqi Hamzan. Bayi tersebut meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan di RS Margono Soekarjo Purwokerto, Banyumas pada Senin (10/12) malam,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Brebes, Ipda Suratman, SeBersambung ke hal 7 kol 1
BRI Purbalingga ’Dibobol’ Rp 26 Miliar
SEMARANG - Penanganan kasus dugaan korupsi BRI Cabang Purbalingga telah dinaikan dari penyelidikan ke penyidikan oleh penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Tengah. Atas penyidikannya, penyidik menetapkan enam orang sebagai tersangka. Empat orang merupakan pegawai BRI dan dua lainnya dari unsur swasta. Belum diketahui siapa saja identitas keempat tersangka tersebut. Kepala Kejati Jawa Tengah, Sadiman mengungkapkan dalam perkara dugaan korupsi itu, pihaknya menemukan adanya indikasi kerugian negara sekitar Rp 26 miliar. “Kasus BRI Purbalingga sudah tahap penyidikan. Sudah ditetapkan tersangka. Empat dan dua. Dari swasta empat orang dan BRI, orang dalam dua orang. Kerugian Bersambung ke hal 7 kol 1
KORUPSI : Kajati Jateng, Sadiman saat menyalami seorang pengendara saat memperingati Hari Antikorupsi Sedunia dengan bagi-bagi kaos dan stiker, kemarin. Berita terkait di halaman kota. n Foto: Sunardi.
Pameran Keris & Musik Meriahkan Festival Giriseba
Hidupkan Seni Tradisional Dukung Potensi Wisata Berbagai kesenian petani tampil dalam Festival seni Giriseba di Wonosobo, Selasa kemarin. Festival juga ditampilkan sejumlah benda antik seperti motor, batu dan keris dari berbagai jenis. Acara ini menarik perhatian masyarakat di sekitar kawasan perkotaan.
FESTIVAL secara resmi dibuka Bupati Eko Purnomo didampingi Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan serta seniman Komunitas Lima Gunung Tanto Mendut Magelang. Pada sesi pembukaan digelar pertunjukan seniman dari Paguyuban Tani NU asal Kalilawang Garung. Kepala Disparbud Wonosobo One Andang Wardoyo menyebutkan kegiatan seni budaya me-
mang menjadi prioritas untuk digelar setiap saat bahkan secara rutin sebulan sekali. Pihaknya berharap langkah ini untuk menghidupkan sebagai daerah dengan jumlah kesenian tradisional terbesar di Jawa Tengah. Festival Giriseba sebagai
langkah untuk menghidupkan secara terus menerus kegiatan seni, tentunya untuk mendukung sebagai daerah wisata, katanya. Dijelaskan penghargaan Anugerah Kebudayaan nasional tahun ini yang diterima pemerintah dae-
FESTIVAL: Sejumlah pencinta keris menggelar pameran di gedung Adipura. Sementara di halaman digelar pertunjukan seni dengan musik tradisional dari komunitas petani Kalilawang.n Foto: SM/Edy Purnomo
rah memicu untuk terus mengelola ratusan kesenian di Wonosobo agar berkembang. Selain sejumlah festival pihaknya juga memberikan bantuan peralatan kesenian kelompok seni di Wonosobo. Kelompok seni di desa-desa yang membutuhkan peralatan sebagian sudah kami beri bantuan berupa alat musik agar semakin maju, katanya. Panitia penyelenggara Gus Blero menyampaikan selama dua hari digelar pameran seni dan benda-benda antik di gedung Sasana Adipura dengan merangkul sejumlah pasar dan komunitas klitikan. Di samping itu juga digelar diskusi budaya bersama Tanto Mendut dan Gus Yusuf Chudori Magelang. Festival tersebut digelar secara gratis bagi masyarakat dan akan digelar pertunjukan seni dari beragam komunitas. Bersambung ke hal 7 kol 6