Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post

Minggu, 3 Mei 2009 M / 7 Jumadil Awal 1430 H

P e rt a ma da n T e rut a ma di K al i m a n t a n B a r a t

Eceran Rp. 2.500

PAN Dwitunggalkan Susilo-Hatta SLEMAN - Arah koalisi Partai Amanat Nasional (PAN) akhirnya berlabuh ke Partai Demokrat. Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Jogjakarta kemarin memutuskan partai berlambang matahari terbit itu berkoalisi dengan Partai Demokrat dan mencalonkan Wakil Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Hatta Rajasa sebagai cawapres untuk Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Keputusan itu merupakan suara mayoritas Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN yang menghadiri rakernas. Di antara 31 DPW, hanya utusan dari Papua Barat yang absen. Empat DPW yang berbeda pendapat adalah DPW Jatim, Sulawesi Utara, NTB, dan Kalimantan Barat. DPW Jatim memilih walk out setelah menganggap putusan itu diambil tanpa melibatkan Ketua Umum PAN Soetrisno Bachir (SB). Politikus asal Pekalongan itu memang pulang setelah membuka rakernas karena sakit. Ketua DPP PAN Patrialis Akbar mengatakan, hasil u Ke Halaman 11 kolom 1

FLU BABI

Hermitianta/Radar Jogja

CAPRES: Rakernas PAN di Hotel Sheraton Mustika Yogyakarta dihadiri Ketua MPP PAN HM Amien Rais, Ketua Umum PAN Soetrisno Bachir, dan perwakilan DPW seluruh Indonesia. Rakernas memutuskan berkoalisi dengan Partai Demokrat dan mencalonkan Hatta Rajasa sebagai cawapres untuk Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Antasari Sempat Diperas

Paparan Kontras Tentang Kaitan Aktor dan Algojo JAKARTA--Informasi tentang likuliku kasus yang menjerat Ketua KPK Antasari Azhar masih penuh lubang teka-teki. Namun, meskipun polisi baru akan membeberkan Senin besok, gambaran pembunuhan ini dibeber oleh pihak yang dekat dengan pengusutan kasus ini. Salah satu lembaga yang blak-blakan menyodorkan data adalah Kontras. Ketua Bidang Perlindungan Hukum Kontras (Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Kekerasan) Edwin Partogi mengatakan,

Miftahuddin/Radar Bali

MASKER: Penumpang dari Hongkong memakai masker saat turun di Bandara Ngurah Rai Bali.

Larangan Impor Babi Tak Tepat JAKARTA--Keputusan pemerintah melarang impor babi dianggap tidak tepat. Sebab, penularan virus mematikan itu belum sampai pada taraf dari babi ke manusia. Penularan virus yang banyak berkembang di negara subtropis itu kini masih antarmanusia. Hal itu dikatakan anggota Indonesia Veteriner Watch Mangku Sitipoe dalam diskusi di Warung Daun, Jakarta, kemarin. Turut hadir dalam diskusi tersebut Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Departemen Kesehatan Tjandra Yoga Aditama. Mangku Sitipoe mengatakan, penularan virus A (H1N1) itu tidak melalui makanan olahan daging babi pada manusia. Tidak juga dari babi hidup ke manusia. Penularan virus tersebut, kata dia, melalui antarpenderita virus. Mangku menambahkan, kalaupun virus tersebut terdapat pada babi, virus tidak akan bertahan pada suhu 53 derajat celcius. Nah, apabila daging babi dimasak di atas suhu tersebut, daging aman dikonsumsi.

u Ke Halaman 11 kolom 1

Takut Saksi Hilang, Tuntut Polisi Lindungi Eksekutor

u Ke Halaman 11 kolom 1

“Sesungguhnya shalat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktu­nya atas orang-orang yang ber­ iman.” (An-Nisa’: 103)

11:41 15:03

17:45 18:56 04:18

SIDANG ADB

Sediakan Pinjaman Darurat USD 3 M NUSA DUA--Bank Pembangunan Asia (ADB) membentuk dana USD 3 miliar yang akan disalurkan dalam bentuk utang kepada negara-negara berkembang anggotanya dalam menghadapi krisis. Dana tersebut diharapkan bisa menambah stimulus fiskal berupa tambahan belanja untuk mempertahankan pertumbuhan ekonomi. Pinjaman dalam bingkai Counter Cyclical Facility (SCF) itu merupakan instrumen baru yang dirancang khusus untuk mengatasi dampak krisis. Pinjaman darurat itu bersifat jangka pendek, dengan pencairan lebih cepat, serta biaya yang lebih murah jika dibandingkan pinjaman program khusus (Special Program Loan). Presiden ADB Haruhiko Kuroda mengatakan fasilitas pinjaman itu diharapkan mampu membantu negara-negara anggota dalam menangani krisis 2009-2010. u Ke Halaman 11 kolom 5

RAKA DENNY/JAWAPOS

SEMANGAT: ICW memberikan keterangan pers berkaitan Ketua KPK non-aktif Antasari Azhar dicekal Kejaksaan Agung (Kejagung) berdasar surat penetapan tersangka Mabes Polri. Insiden ini seharusnya membuat KPK tak patah arang dan malah meningkatkan kinerjanya dalam pemberantasan korupsi.

BOYAMIN Saiman, anggota tim advokasi Nasrudin Zulkarnaen, meminta kepolisian memberikan perlindungan maksimal terhadap dua orang yang diduga kuat sebagai eksekutor utama penembakan Nasrudin, direktur PT Putra Rajawali Banjaran (PRB), 14 Maret lalu. Sebab, katanya, ada tengara dua eksekutor yang diketahui bernama Hendri dan Edo itu akan dihabisi. Pernyataan itu disampaikan Boyamin di Solo, Jawa Tengah, kemarin (2/5). Direktur Masyarakat Antikorupsi Indonesia (Maki) itu mengatakan, Hendri dan Edo layak diberi perlindungan. Sebab, lanjutnya, mereka punya peran penting dalam proses terungkap-

nya pembunuhan Nasrudin. Hendri dan Edo yang merasa dirinya ganti dijadikan sasaran tembak datang ke kepolisian beberapa hari lalu. Mereka mengaku sebagai eksekutor Nasrudin sekaligus minta perlindungan. Dengan penyerahan diri mereka, polisi mendapat data yang memperkuat hasil penyelidikan. “Kasus ini seperti di film-film mafia. H dan E awalnya diorder untuk membunuh. Setelah melakukan tugas, mereka ganti akan dibunuh agar kasus ini tidak bocor,” kata Boyamin. Rencana pembunuhan terhadap Hendri dan Edo, menurut dia, dipersiapkan secara u Ke Halaman 11 kolom 5

Deklarasi JK-Win Diprotes

Depdiknas Terjunkan Irjen

Hanura Kalbar Tunggu Petunjuk

Selidiki Pelanggaran UAN

PONTIANAK--Pendeklarasian pasangan Jusuf Kalla-Wiranto tanpa melibatkan DPD-DPD II Partai Golkar disayangkan Ketua DPD Partai Golkar Pontianak Gusti Hersan Aslirosa. ”Siapa yang menjadi pasangan Ketua

Umum JK tak ada masalah. Apakah mau Hanura, Demokrat, atau partai manapun. Tapi jangan tinggalkan kaidah etika demokrasi. Kita takut ketua umum terjebak permainan internal dan eksternal. Kegagalan pemilihan umum legislatif terulang dalam pemilihan presiden nanti karena kurangnya koordinasi,” kata dia. u Ke Halaman 11 kolom 5

Gusti Hersan Aslirosa

JAKARTA--Banyaknya pelanggaran yang terjadi dalam ujian nasional (UAN) membuat berbagai pihak menuntut agar ujian tersebut dievaluasi menyeluruh. Bahkan, ada yag menuntut agar UAN ditiadakan. Merespon tuntutan itu, Depdiknas men-

egaskan tidak bakal meniadakan UAN. Sebab, pelaksanaan UAN sudah diamanatkan dalam PP Nomor 19 Tahun 2005. Sekjen Depdiknas Dodi Nandika mengakui memang masih banyak pelanggaran dalam pelaksanaan unas. “Namun, ujian itu tetap akan dilanjutkan. u Ke Halaman 11 kolom 5

Rani Juliani; Caddy Golf yang Mendadak Terkenal setelah Kasus Penembakan Nasrudin

Idola Para Pegolf Pejabat, Tarif Tip hingga Rp 1 Juta Disebut sebagai wanita di balik misteri hubungan segi tiga antara Ketua KPK Antasari Azhar dengan Nasrudin Zulkarnain, direktur PT Putra Rajawali Banjaran yang menjadi korban pembunuhan di Tangerang (14/3), nama Rani Juliani kini langsung meroket. Siapa dia sebenarnya?

SEJAK peristiwa penembakan terhadap Nasrudin Zulkarnain, salah seorang direktur anak perusahaan PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI), di kawasan Apartemen Modernland, Kelurahan Kelapa Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, 14 Maret

RAKA DENNY/JAWA POS

TERKENAL: Rumah Rani Juliani di RT 1/RW 4, Kecamatan Pinang Kota, Tangerang, Banten.

lalu, rumah Rani Juliani di Kampung Kosong, Kelurahan Panunggangan, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, tampak sepi. Rumah bercat putih, berterali besi, dan halamannya penuh bunga itu terlihat tak berpenghuni sejak 16 Maret lalu. Rani dan keluarganya bak menghilang ditelan bumi. “Kami mengenal gadis itu Rani, bukan Tika (nama samaran Rani). Dia punya adik satu yang tinggal di rumah tersebut bersama ayah dan ibunya. Tapi, sejak peristiwa penembakan Zul (pangRani Juliani gilan Nasrudin Zulkarnain), keluarga tidak pernah lagi terlihat di rumahnya,” ungkap Bogoh, 25, seorang montir bengkel yang tinggal di dekat rumah yang beralamat di RT 01/04 nomor 8 tersebut.

Online: http://www.pontianakpost.com/ *Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

u Ke Halaman 11 kolom 1

Jawa Pos Group Media


NASIONAL

2

Pontianak Post

MA Tetap Mutasi Hakim Pengadilan Tipikor

PILPRES Hidayat Konsolidasi Basis Islam JAKARTA--Jelang pilpres, Ketua MPR Hidayat Nur Wahid terus melakukan konsolidasi basis massa pemilih Islam. Kemarin dia menyerukan kepada kader-kader muda Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah untuk memilih yang terbaik bagi umat Islam.Hidayat berharap, kader-kader muda Islam memberikan kepercayaan kepada partai Islam. Karena itu, dia mengajak kader IMM untuk menyalurkan hak pilih yang menguntungkan umat. “Partainya boleh PAN, Hidayat Nur Wahid PMB, atau PKB kalau mau. Tapi, yang penting untuk kemaslahatan umat Islam,” katanya saat memberikan sambutan pelatihan IMM di Kantor PP Muhammadiyah, Jakarta Pusat, kemarin. Hidayat yang juga Anggota Dewan Syura PKS saat ini menjadi salah seorang kandidat kuat cawapres yang akan bersanding dengan SBY. Kabarnya, nama mantan Presiden Partai Keadilan itu masuk amplop yang berisi cawapres yang disodorkan PKS kepada SBY. Bila SBY menggunakan patokan suara terbesar dari partai partner dalam koalisi, otomatis Hidayat yang terpilih. Pesaing Hidayat dalam memburu kursi cawapres untuk SBY adalah Hatta Rajasa (PAN) dan Sri Mulyani (profesional). Di hadapan kader Muhammadiyah, Hidayat juga mengungkapkan keprihatinannya atas perolehan suara partai Islam. “Ini akumulasi suara partai Islam terendah sejak pemilu sebelumnya,” katanya. Perolehan suara partai Islam memang cenderung menurun. Yang paling mencolok adalah perolehan suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). PKB pada Pemilu 2004 meraup suara hingga 10,57 persen dan PPP 10,36 persen. Saat ini, berdasar penghitungan sementara, PPP meraih sekitar 5,3 persen dan PKB menggaet 5,1 persen.(aga/tof)

Partai Guram Usung Prabowo-Rizal Ramli JAKARTA--Forum Antar Parpol (FAP) yang berisi 21 partai yang gagal mencapai parliamentary threshold berencana mendukung duet Prabowo Subianto-Rizal Ramli pada Pemilu Presiden 2009. Prabowo-Rizal dinilai sebagai pasangan yang mewakili perubahan yang diinginkan rakyat dari pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono. Partai yang tergabung dalam FAP, antara lain, Partai Persatuan Daerah, PPRN, PNI Marhaenisme, PDP, Partai Buruh, PPPI, PSI, Partai Matahari Bangsa, PDS, dan Partai Prabowo Karya Perjuangan. Karena tak dapat kursi, mereka akan masuk lewat pintu persyaratan capres-cawapres dengan jumlah suara. Syarat kursi di DPR cukup 20 persen, sedangkan suara 25 persen. Total suara partai guram itu mencapai 18 persen. Bila digabung dengan Gerindra yang mendapatkan 4,8 persen, mereka masih membutuhkan dua sampai tiga persen suara lagi. Sekjen Forum Antar Parpol Sonny Pudjisasono menambahkan, Prabowo dan Rizal Ramli adalah gabungan pemimpin berlatar belakang militer yang terbiasa berpikir strategis dan efektif dengan ekonom yang berpihak pada kepentingan rakyat. Rizal Ramli “Prabowo-Rizal Ramli adalah tipe pemimpin yang dibutuhkan bangsa ini sekarang,” terang Sekjen Partai Buruh itu. Sekjen Pakar Pangan Jackson Kumaat yakin pasangan Prabowo-Rizal Ramli mampu mengungguli SBY, JK-Wiranto, maupun Megawati-Sultan. “Mereka adalah dua orang yang berdiri paling depan mengkritik buruknya praktik pengelolaan negara yang dilakukan SBY. Karena itu, paling tepat kalau pasangan ini dipilih rakyat di pemilu presiden,” tegasnya. Ketua Umum PPRN Amelia Achmad Yani meyakini bahwa duet Prabowo-Rizal bisa menjungkalkan prediksi pengamat yang sangat mengunggulkan SBY dengan berpegang pada segi popularitas yang manipulatif. Prabowo-Rizal, lanjut Amelia, akan membawa perubahan besar dalam kehidupan bernegara. “Ini memang baru wacana, namun telah dibicarakan dengan intensif oleh parpol-parpol yang tidak lolos parliamentary threshold,” ujarnya.(noe)

ingin pasang iklan di...

Pontianak Post Call aja...disini...

735071 gedung GRAHAPENA Lt.2 Jl. Gajahmada No. 2-4 Pontianak

IRAWAN A/TANGSEL POS

BLT: Ribuan warga Kecamatan Setu, Tangerang Selatan sedang mengantri untuk mengambil dana BLT tahap 3 yang jumlahnya Rp 200 ribu. Meskipun terjadi antrian panjang tetapi tidak terjadi kericuhan. Nampak seorang nenek yang mengambil BLT harus digendong karena tidak bias jalan, kemarin (2/5).

PPLB Jadi Pintu Masuk Impor Produk Tertentu Gubernur Kirim Surat ke Mendag PONTIANAK--Gubernur Kalimantan Barat Cornelis kembali meminta pemerintah pusat agar Pos Pemeriksaan Lintas Batas (PPLB) Entikong diperkenankan sebagai pintu impor produk tertentu khususnya untuk produk makanan dan minuman. Surat tanggal 30 April 2009 yang ditujukan kepada Menteri Perdagangan RI ini juga meminta penjelasan terhadap ketentuan impor melalui border/PPLB Entikong. Ketua Asosiasi Pengusaha dan Pedagang Perbatasan Indonesia (AP3I) HR Thalib HS memberikan apresiasi positif kepada Gubernur

atas segera ditanggapinya permasalahan ini. Surat dengan 18 tembusan tersebut menyikapi permintaan AP3I yang meminta penjelasan kepada Gubernur Kalbar terhadap substansi materi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor : 56/M-DAG/PER/12/2008 khususnya yang terkait dengan ketentuan impor melalui PPLB Entikong. Penjelasan lebih rinci terhadap ketentuan dimaksud sangat diperlukan AP3I, mengingat diberlakukannya Permendag tersebut terhitung 1 Januari 2009, maka aktivitas impor melalui PPLB Entikong sampai saat ini tidak bisa dilaksanakan sehingga sangat berdampak terhadap perekonomian masyarakat perbatasan yang se-

hari-hari menggantungkan hidupnya melalui jasa perdagangan. Kejelasan permendag tersebut juga terkait dengan apa yang disampaikan Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Departemen Perdagangan seperti yang dilansir harian ini (Pontianak Post tanggal 2 April 2009). Dirjen Perdagangan Dalam Negeri pada saat kunjungannya di Pontianak dalam rangkaian acara pembukaan Nusantara Expo 2009 waktu itu menegaskan bahwa Permendag tersebut tidak berlaku untuk kawasan perbatasan seperti Entikong, mengingat di kawasan Border sudah punya payung hukum tersendiri yaitu mengacu pada Border Trade Agreement yang dibuat pihak Indonesia-Malaysia sejak tahun 1970.(zan)

OOS dan FLS2 segera Dibuka

2.534 Peserta Ambil Bagian

PONTIANAK-Sebanyak 2.534 peserta (atlet, pelatih/pendamping dan official) akan ikut ambil bagian pada ­Olympiade Olahraga Siswa (OOS) dan Festival & Lomba Seni dan Sastra Siswa (FLS2) SD, SMP/ MTs dan SMA tingkat Provinsi Kalimantan Barat 2009. Kegiatan ini akan dibuka, Senin (4/5). Awalnya, pembukaan kegiatan dipusatkan di Halaman Pendopo Rumah Jabatan Gubernur tetapi kemudian dialihkan ke GOR Pangsuma. Demikian diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Kalbar, Akim, kemarin. Akim menyebutkan, peningkatan mutu pendidikan tidak hanya terfokus pada pencapaian kualitas akademik, tetapi juga pada aspek non-akademik melalui kegiatan ekstra-kurikuler. Dengan kegiatan ektra-kurikuler ini diharapkan siswa dapat memeroleh pengala-

man belajar yang utuh dan sesuai dengan karakteristik kebutuhan, pribadi, bakat, minat dan kreativitasnya. OOS dan FLS2 adalah salah satu bentuk dari kegiatan tersebut. “Event ini dilaksanakan secara berjenjang dari tingkat sekolah, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi

sampai tingkat nasional,” katanya. Keduanya diharapkan dapat menjadi wahana bagi peningkatan kesehatan jasmani, bakat, minat serta kreativitas siswa di bidang olahraga dan seni. Adapun peserta OOS dan FLS2 ini adalah siswa SD, SMP/ MTs dan SMA yang telah berhasil meraih juara I di lomba sejenis tingkat kabupaten/kota se-Kalbar. Waktu pelaksanaan OOS dan FLS2 dilaksanakan sejak 4-6 Mei (untuk tingkat SMP/MTs dan SMA) dan pada 14-18 Mei (untuk SD). Terdapat banyak cabang yang akan dipertandingkan dalam OOS misalnya atletik, renang, tennis meja, bulu tangkis, bola voli, bridge, tennis lapangan dan catur. “Untuk SD, OOS terdiri atas 12 cabang, SMP/MTS 11 cabang dan SMA 5 cabang,” jelasnya. Sedangkan untuk FLS2, cabang yang dilombakan antara lain vocal group, melukis, lomba baca Alquran, seni kriya, cipta puisi, cerpen, lagu, cerita bahasa Inggris, seni musik tradisional dan menyanyi solo.(rnl)

JAKARTA--Pemerintah Indonesia dan Australia menyelenggarakan sosialisasi bersama untuk memajukan perikanan yang berkelanjutan dalam bentuk lokakarya di Kendari dan Makassar, pekan ini. Menurut siaran pers dari Kedutaan Besar Australia, program bersama ini merupakan bagian dari sosialisasi peningkatan kesadaran yang terus-menerus untuk memajukan perikanan yang berkelanjutan dan mencegah penangkapan ikan secara gelap di perairan Indonesia dan Australia.“Lokakarya tersebut

juga memberi informasi kepada pada penyuluh perikanan, staf perikanan dan tokoh masyarakat provinsi dan kabupaten yang dapat diteruskan kepada para nelayan yang prihatin dengan praktik penangkapan ikan yang berkelanjutan dan bertanggungjawab,” terang Dubes Australia untuk Indonesia Bill Farmer. Bill Farmer mengatakan, penyuluh perikanan memainkan peran penting dalam menyebarluaskan informasi ke seluruh masyarakat pesisir. Selain itu juga dalam menerangkan kegiatan-kegiatan yang

diizinkan di sekitar perbatasan kedua negara. “Juga untuk dapat memahami kerja sama bersama Indonesia dan Australia dalam mengatasi praktik penangkapan ikan yang tidak berkelanjutan,” terang dia. Sosialisasi itu, katanya, memiliki dua pesan utama, yaitu nelayan tradisional diperkenankan menangkap ikan di suatu area di perairan Australia yang dikenal dengan MoU Box, bila mereka menggunakan metode dan peralatan penangkapan ikan tradisional (misalnya, tanpa mesin). (zul)

Akim

Minggu 3 April 2009

JAKARTA--Pencabutan SK pengangkatan sembilan hakim Pengadilan Tipikor baru ternyata tak berpengaruh dengan posisi sembilan hakim pengadilan tipikor yang tengah bertugas saat ini. Ketua MA Harifin Tumpa menegaskan bahwa proses perpindahan hakim tersebut tetap terus berjalan. “Mutasi itu tetap harus jalan. Tidak bisa ditunda lagi,” ujar Ketua MA Harifin Tumpa. Dia beralasan bahwa mutasi tersebut akan membikin karir mereka terus menanjak. “Kalau ditunda kapan promosinya,” jelasnya. Harifin juga memahami bahwa proses pemindahan tersebut akan berpengaruh terhadap jumlah hakim yang bertugas. Namun dia menjanjikan tak akan mengganggu agenda persidangan. “Sidang tetap berjalan hanya hakimnya yang berkurang,” ungkapnya. Sebelumnya, MA mencabut SK pengangkatan sembilan hakim Pengadilan Tipikor. Pembatalan dilakukan karena dalam surat keputusan tersebut terdapat ketentuan yang memperbolehkan pencabutan surat keputusan tersebut. Harifin menjelaskan bahwa nama-nama para hakim Pengadilan Tipikor yang baru itu bisa berubah jika ada masukan dari masyarakat.

Harifin Tumpa

Meski demikian, hingga kini, mahkamah belum juga mengumumkan ke publik calon hakim baru yang bakal menggantikan hakim lama SK-nya dicabut tersebut. Soal itu, Harifin mengaku tengah mengalami kesulitan dana untuk proses pengumuman. “Kami masih tunggu anggarannya. MA tidak ada biaya untuk mengumumkan ke publik,” jelasnya. Pria kelahiran Makassar itu juga menjelaskan soal mengapa para hakim tersebut diambilkan dari mereka yang bertugas di PN Jakarta Pusat. Ini sebagai tanggapan para hakim ad hoc yang mengeluh karena sidang selalu terlambat karena hakimnya berada di luar kota.(git)

Siswa SMP Tewas di Situt Mahmud PONTIANAK--Seorang pelajar SMP tewas setelah menabrak sepeda motor di Jalan Situt Mahmud, Sabtu (2/5) siang. Afro (16) yang mengendarai sepeda motor dilarikan ke RS Bhayangkara Polda Kalbar, namun nyawanya tak tertolong. Kecelakaan maut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, tidak jauh dari pertigaan Situt Mahmud dan Parit Pekong. Afro tidak sendiri. Dirinya berboncengan dengan Supriyanto (17) yang merupakan teman sekolanya di SMP Bruder Pontianak. Afro yang mengendara sepeda motor dari arah jembatan Sungai Landak menuju pasar memacu kendaraanya tidak terlalu laju. Ketika mendekati pertigaan, satu sepeda motor menggunakan jalur tengah jalan. Afro yang berada di belakang hendak menyalip. Berkali-kali klakson sepeda motor yang dikendarai Afro dibunyikannya. Karena melihat jalur kiri luang, Afro berinisiatif menyalip dari kiri. Pada saat bersamaan pengendara sepeda motor di depannya mengambil jalur kiri. Kecelakaan tak dapat dielakan. Afro dan Supriyanto terhempas ke jalan. Sedangkan sepeda motor yang ditabrak dari belakang oleh Afro dan Supriyanto langsung melarikan diri. “Dia yang

parah, saya hanya luka lecet,” ungkap Supriyanto ketika di RS Bhayangkara.Dikatakan Supriyanto, pagi harinya sekitar pukul 09.30 WIB, Afro ke rumahnya mengajak jalan-jalan. Sepeda motor KB 2619 WB yang dibawa temannya itu baru saja disewa. Hendak jalan-jalan itulah yang tidak disangka Supriyanto menjadi malapetaka. “Rencananya hari ini juga Afro mau bayar sewa motor itu,” ucapnya.Nenek Afro yang datang ke RS tak sanggup menahan tangis. Di kamar mayat, jasad cucunya terus ditangisi dan dipeluknya. Sekujur tubuh Afro yang berdarah tidak membuat neneknya itu enggan memeluk Afro. “Tolong pak, bantu cucu saya. Badannya ini masih hangat,” ungkapnya sembari menangis dan mengusap-usap tubuh Afro. Abang Afro yang datang ke RS tak dapat menahan emosinya ketika melihat adiknya terbujur kaku. Dia sempat hendak menyerang Supriyanto, namun hal itu cepat ditangani polisi yang juga berada di RS. Supriyanto yang hanya mengalami luka lecet dibawa ke Poltabes Pontianak. Selain untuk keselamatannya, polisi juga membutuhkan keterangan lebih lanjut dari Supriyanto yang menjadi saksi kunci.(hen)

12 Calon TKI RI-Australia Sosialisasi Kerjasama Perikanan Diamankan di Polsek PONTIANAK--Sebanyak 12 calon Tenaga Kerja Indonesia (TKI) diamankan di Polsek Pontianak Kota sejak Jumat (2/5). Mereka diboyong polisi dari salah satu rumah penampung di Jalan Danau Sentarum, karena diduga tidak memiliki dokumen lengkap. Dari jumlah tersebut, tujuh laki-laki dan sisanya perempuan. Calon TKI yang akan berangkat ke Brunai Darusalam dan Malaysia ini dari daerah berbeda. Yaitu dari Jawa Barat dan Jawa Tengah. Ke 12 calon TKI ini diamankan dari rumah seseorang. Mereka merupakan sebagian dari calon TKI yang ada di rumah tersebut. Setelah semalam di polsek, tujuh diantaranya memutuskan pulang ke kampung halaman. Mereka adalah Marni (24) asal Subang, Neneng Yati (35) Bandung, Yoyom (47) Bandung, Agus Hamdani (38) Bandung, Herman (27) Bandung,Yuyun Khorunisa (24) Bandung dan M Buseri (36) asal Kendal.Salah satu calon TKI asal Jepara, Arifin (21) mengatakan, dirinya didatangi seseorang bernama Manahan.Orang itu menawarkan kerja sebagai buruh bangunan di Brunai Darusalam. Bersama tiga temannya dari Jawa Tengah, Arifin berangkat ke Pontianak menggunakan pesawat terbang. “Sampai di bandara sudah ada yang jemput,” tuturnya.Manahan menawarkan Arifin gaji 17 dollar perhari jika dirinya bersedia kerja di Brunai. Di Jepara, Arifin bekerja sebagai pembuat genteng

dengan penghasilan pas-pasan. “Saya ingin mengubah nasib di negeri orang,” ucap anak bungsu dari delapan bersaudara ini. Saat menyatakan bersedia bekerja di Brunai, Manahan meminta uang Rp 8 juta kepadanya. Uang tersebut dikatakan Manahan untuk mengurus surat menyurat pemberangkatan termasuk pembuatan paspor. “Paspor saya sudah ada, tapi masih diurus Pak Manahan,” ungkapnya.Meski diduga tidak memiliki dokumen lengkap, Arifin bertekad akan bekerja di Brunai. Dia beralasan sudah terlanjur meninggalkan kampung halaman untuk mengadu nasib. “Apapun nasib saya nanti, saya tetap akan berangkat ke Brunai. Sudah kepalang tanggung,” ujarnya.Hingga kemarin, polisi telah memeriksa salah seorang dari calon TKI tersebut secara intensif. Ne (31) asal Lombok diduga bekerjasama dengan Mohtar memberangkatkan calon TKI tersebut.“Mungkin dia sudah ditetapkan tersangka,” ungkap aktivis Yayasan Nanda Dian Nusantara, Yeti.Kapolsek Pontianak Kota AKP Hudallah mengatakan pengamanan TKI illegal ini atas laporan masyarakat. “Dicurigai ilegal, karena tidak ada satupun yang memegang dokumen,” ucapnya.Rencananya, lima dari 12 TKI yang diamankan tersebut akan diberangkatkan setelah mengurus surat menyuratnya. Sedangkan sisanya akan dipulangkan ke masing-masing daerah asal.(hen)


cmyk

Pontianak Post

Minggu 3 Mei 2009

Internasional

3

Meksiko Turunkan Korban Meninggal Akibat Flu Babi

+

MEXICO CITY - Pemerintahan Meksiko menurunkan jumlah korban meninggal yang diduga disebabkan flu babi. Dari total 176 kematian jumlahnya diturunkan menjadi 101 korban. Diantaranya baru 16 orang yang hasilnya positif dan 85 sisanya masih menjalani tes. Hal itu disampaikan oleh Menteri kesehatan, Jose Angel Cordova seperti dilansir Reuters. Hasil tes menunjukkan bahwa dari 159 data yang diduga korban flu, 58 korban meninggal karena kasus lain. Cordova mengatakan bahwa saat ini dari 397 kasus yang diduga tertular virus H1N1, 381 pasien telah membaik atau sedang ditangani dengan pemberian obat antivirus. Berdasarkan data tersebut, pusat pencegahan dan penanggulangan wabah (CDC) AS menyimpulkan bahwa flu babi tidak semenular seperti yang dipikirkan selama ini. Oleh sebab itu WHO mengulangi sarannya untuk tetap membuka perbatasan dan tidak membatasi perjalanan. Namun tetap perlu diperhatikan bagi siapapun yang merasa sakit dan merasakan adanya gejala flu diminta tidak melakukan perjalanan dan segera berobat. Sementara itu CDC AS juga menyatakan bahwa wabah flu kali ini tidak seburuk seperti yang terjadi pada tahun 1918. Kala itu wabah flu membunuh sebanyak 50 juta orang di seluruh dunia. “Kami tidak melihat tanda kedasyatan seperti yang kita lihat pada virus tahun 1918,” kata Nancy Cox, kepala CDC AS bagian influenza seperti dikutip AFP dalam wawancara telepon. “Bersyukurlah , kita tidak melihat “kematian- sebanyak yang dilaporkan Meksiko,” kata direktur CDC Richard Besser

seperti dilansir AFP. “Saya optimis bahwa kita bisa mengatasinya secara efektif, tetapi kami masih banyak tugas lainnya yang harus dikerjakan,” kata Presiden Barck Obama saat berdiskusi dengan kabinetnya di Gedung Putih. Kami sekarang meminta orang di setiap negara dan departemen kesehatan bekerja sama mendeteksi kasus ini,” tutur kepala seksi wabah penyakit pernapasan CDC, Cynthia Whitney. Whitney juga menyampaikan sudah terdapat banyak kemajuan dalam penelitian vaksin. “Terdapat pesan jelas, jika merasa flu atau memiliki gejala flu, tidak seharusnya kau berada di pesawat atau di kereta. Tetapi untuk penduduk umum yang sehat tidak masalah,” kata direktur CDC Richard Besser kepada stasiun televisi ABC. Sementara itu WHO melaporkan bahwa virus flu AH1N1 telah menyebar hingga 15 negara. Diantaranya AS (141) kasus, Austria (1), Kanada (34), Hong Kong “ Tiongkok (1), Denmark (1), Prancis (1), Jerman (4), Israel (2), Belanda (1), Selandia Baru (4), Korea Selatan (1), Spanyol (13), Switzerland (1) dan Britania (13). Sedangkan dua kasus yang diduga muncul di Afrika Selatan hasilnya negatif. Sampai saat ini hanya satu orang yang meninggal di AS akibat virus flu babi. Beberapa tindakan pencegahan penyebaran wabah telah dilakukan oleh AS maupun Meksiko. Ratusan sekolah dan tempat publik ditutup. Berbagai negara juga menyarankan untuk tidak bepergian ke Meksiko dan negara bagian AS lainnya. Hal ini tentu saja mendapat protes berbagai maskapai penerbangan di seluruh dunia.(war)

Gedung Putih Gabung Twitter

AFP PHOTO/LEON NEAL

VAKSIN FLU BABI: Jim Wicks, direktur utama penelitian berpacu dengan waktu menyiapkan satu sampel untuk memproduksi hasil tes DNA pertama di dunia sebagai vaksin influensa A di laboratorium perusahaan di Southampton, kemarin (2/5) Mei, 2009. Dua kasus influensa A rupanya dapat mentransmisikan diri pada orang yang belum bepergian ke Meksiko.

WASHINGTON - Gedung Putih di era Barack Obama benar-benar kian akrab dengan teknologi. Selain sang presiden tak bisa lepas dari BlackBerry, pusat pemerintahan Amerika Serikat itu juga aktif di jejaring sosial. Setelah terdaftar di Facebook dan MySpace, kini Gedung Putih juga punya akun di Twitter. “Teknologi sangat mempengaruhi masyarakat dalam cara memperoleh informasi dan berkomunikasi satu sama lain,” tulis Gedung Putih seperti dilansir Agence FrancePresse kemarin (2/5). Pernyataan itu disisipkan dalam tulisan berjudul WhiteHouse 2.0 yang ditayangkan pada situs resmi WhiteHouse.gov. Di situ juga disebutkan bahwa selain situs resmi pemerintah, kini Gedung Putih juga aktif di jejaring sosial Twitter. Gedung Putih berharap bisa mendapatkan lebih banyak masukan dari para pengguna Twitter yang menjadi followers-nya. Demikian juga dari fans Facebook dan friends MySpace-nya. Bukan hanya masukan dan pujian, pemerintahan Obama pun mengaku siap menerima kritik ataupun saran. Sejak awal, pemerintahan Obama memang berusaha keras me-modern-kan Gedung Putih. Terutama, terkait metode-metode yang digunakan p untuk berkomunikasi dengan dunia luar. “Kita harus sadar bahwa tantangantantangan yang kita hadapi hari ini tidak bisa dijawab menggunakan metode dan pola pikir kuno,” papar Obama dalam pidatonya pekan lalu. Untuk menanggalkan kekunoan itu pula lah, Obama pun lantas meminta Gedung Putih membuka akun di beberapa jejaring pertemanan maya. “Dengan cara ini, Gedung Putih bisa menjangkau publik yang berada jauh di luar kompleks pemerintahan,” lanjut presiden kulit hitam pertama AS tersebut. Mereka yang berteman dengan Gedung Putih di MySpace terhubung langsung dengan pemerintahan Obama. Dengan demikian, mereka bisa mengetahui agenda rutin dan juga aktivitas-aktivitas politik yang menjadi prioritas. Sejauh ini, Gedung Putih mempunyai lebih dari 31.000 fans Facebook dan lebih dari 4.000 friends MySpace. Sementara, followers Twitter Gedung Putih sudah tercatat 8.500 hanya dalam hitungan jam.(hep)

+

Pelaku Penyerangan Keluarga Kerajaan Belanda tewas AMSTERDAM - Pelaku penyerangan terhadap keluarga kerajaan Belanda akhirnya tewas. Pria 38 tahun tersebut diidentifikasi polisi sebagai Karst Tates. Dia menghenmbuskan nafas terakhir kemarin pagi (waktu setempat)setelah dirawat karena luka para saat berusaha menabrakkan mobilnya pada rombongan Ratu Beatrix pada perayaan Hari Ratu, Kamis (1/5). Sebelum tewas, Tates sempat menyatakan kepada seorang

polisi yang membawanya ke rumah sakit bahwa target serangannya adalah keluarga kerajaan. Seorang penyidik Ludo Gossens menyatakan bahwa motif penyerangan itu belum diketahui. Dia menambahkan, tewasnya Tates otomatis akan menghentikan proses penyidikan terhadap pelaku. Namun pihaknya sedang mengembangkan penyidikan terhadap kemungkinan keterlibatan orang lain dalam penyerangan tersebut. Penyidik

tidak melansir identitas pelaku, karena dilindungi UU. “Sejauh ini tidak ada indikasi keterlibatan orang lain,” ujar Ludo dalam sebuah statement. Polisi yang menggeledah rumah Tates Kamis (1/5)tidak menemukan senjata api, bahan peledak, atau hal mencurigakan lainnya. Tates gagal melakukan penyerangan terhadap parade rombongan keluarga kerajaan yang sedang merayakan Hari Ratu. Saat itu rombongan se-

dang menuju istana Het Loo di timur Kota Apeldorn. Perayaan Hari Ratu disiarkan secara langsung melalui jaringan televisi nasional. Tragedi tersebut menewaskan lima orang. Media Belanda, seperti dikutip AP, sempat menanyakan latar belakang pelaku kepada para tetangganya. Menurut mereka, Tates baru saja dipecat dari pekerjaannya dan diusir dari rumahnya. Tak ada catatan kriminal di kepolisian. Pelaku juga tidak mempunyai catatan

medis kejiwaan. Namun sumber di kepolisian Apeldorn menyebutkan, pelaku mempunyai peta rute yang akan dilewati oleh ratu dalam perayaan tersebut. Ratu Beatrix yang masih terguncang atas kejadian tersebut menyampaikan rasa simpatinya terhadap para korban dalam sebuah pernyataan pendek, disiarkan oleh televisi nasional. “Hari yang indah berakhir dengan tragedy mengerikan dan mengejutkan kita semua,” ujarnya. (cak)

Fiji Diskors dari Forum Kepulauan Pasifik FORUM Kepulauan Pasifik, Sabtu (2/5), menskors Fiji dari kelompok 16 negara. Skorsing itu dilakukan, setelah pemimpin militer negara tersebut gagal memenuhi batas waktu mengumumkan penyelenggaraan pemilihan umum terbaru. Demikian pernyataan resmi pemimpin forum Toke Takagi. Fiji terperosok ke dalam krisis baru pada bulan lalu, setelah presiden memilih kembali Komodor Frank Bainimarama sebagai pejabat perdana menteri, kurang dari dua hari setelah pengadilan memutuskan bahwa militer memimpin kudeta 2006 dan dampaknya pemerintah adalah ilegal. Bainimarama diberi batas waktu Jumat untuk mengumumkan rencananya membawa kembali negara ke rel demokrasi. Namun ia mengatakan tidak akan ada pemilihan umum di negaranya sampai tahun 2014 dan mengumumkan masa berlaku undang-undang darurat diperpanjang. “Keputusan ini benar-benar menyedihkan dan mengecewakan, saya membenarkan adanya penskoran atas rezim militer saat ini di Republik Kepulauan Fiji, dari partisipasi penuhnya di dalam Forum Kepulauan Pasifik dan segera berlaku mulai 2 Mei 2009,” kata ketua Toke Takagi dalam pernyataannya. “Suatu rezim yang menunjukkan sikap tak peduli terhadap hak-hak asasi kemanusiaan (HAM) yang mendasar, demokrasi dan kebebasan demikian tidak ada tempat di Forum Kepulauan Pasifik.”(kpc/int)

+

cmyk

+


Pontianak Post - Minggu 3 Mei 2009

4

HUT PEmprov

Hari Ini Dibuka Gubernur PONTIANAK-Memeriahkan HUT Pemprov Kalbar ke-52, Pengprov Pelti menggulirkan kejuaraaan tenis antar pengkab pengkot se-Kalbar, 3-10 Mei di Lapangan Tenis Sutera. Kejuaraan yang mempertandingkan lima nomor yakni putra, putri, kelompok umur 35, 45 dan 50 tahun, rencannya pagi ini, Minggu (3/5), akan dibuka oleh Gubernur Kalbar, Cornelis. ”Jika Gubernur tidak hadir kemungkinan Sekda yang Sunarno akan membuka kejuaraan tersebut,” kata Ir H Sunarno ketua panitia pelaksana. Menurutnya, selain lima nomor diatas, juga ada satu nomor tambahan yakni junior usia 14 tahun. Dia juga mengatakan seluruh kabupaten kota sudah memastikan diri keikutsertaannya. Hal itu terlihat dalam technical meeting yang digelar Sabtu (2/5) kemarin di Lapangan Tenis Sutera. Sebanyak 14 pengcab dan pengkot hadir dalam kegiatan tersebut. ”Kejuaraan ini juga untuk menjaring pemain terbaik untuk tampil di PON Tenis yang akan dihelat pada Juni mendatang di Jakarta,” katanya. (bdi)

Perbasi Kalbar Dikukuhkan

Kalbar Gudang Pemain Berprestasi PONTIANAK-Kepengurusan Perbasi Kalbar periode 2008-2012, Jum’at (2/5) malam kemarin, resmi dikukuhkan. Di Restoran Tapaz, Jalan Gajah Mada Pontianak, sekitar 20 pengurus Perbasi Kalbar diambil sumpahnya oleh Setia Dharma Majid Wakil Ketua PB Perbasi. Usai pelantikan Pengrov Perbasi Kalbar, juga dikukuhkan kepengurusan Pengcab Perbasi Kubu Raya. Acara yang berlangsung cukup singkat tersebut kemudian dilanjutkan dengan rapat kerja propinsi. Kepada wartawan, Setia Dharma mengharapkan dengan kepengurusan yang baru, prestasi bolabasket daerah ini bisa lebih baik. Dia mengacungi jempol terhadap prestasi bolabasket Kalbar selama ini. Selain sebagai gudangnya atlet berprestasi, tim junior Kalbar merupakan salah satu tim terbaik yang dimiliki nasional. ”Kemarin dalam Kejurnas Kalbar dapat tiga besar. Sebuah prestasi emas, mengingat Kalbar

bukan dari Jawa,” katanya. Dia juga mengharapkan Kalbar tetap eksis menggelar turnamen bolabasket antar pelajar. Jika perlu, katanya, kompetisi yang sudah berjalan terus diakomodir dan ditambah. Ketua terpilih Ir Hendi Budi mengatakan, beban berat dipikul pengprov Perbasi Kalbar. Sebab, periode sebelumnya dia menilai prestasi yang diraih Perbasi dibawah kepemimpinan dr Gede Sanjaya luar biasa. ”Kami akan berupaya semaksimal mungkin, untuk bisa mempertahankan prestasi yang sudah diraih,” katanya. Menurutnya, beberapa tahun belakangan hingar bingar perbolabasketan Kalbar bahkan hingga ke ranah internasional. Selain maraknya pagelaran basket di tingkat lokal, perburuan prestasi di tingkat nasional juga sering diikuti. Dan hasilnya Kalbar masuk dalam tiga besar junior. ”Dua atlet junior dan satu pelatih kita bahkan terpilih

Budianto/Pontianak Post

DIKUKUHKAN: Pengurus Pengprov Perbasi periode 2008-2012 dikukuhkan. Tugas berat dibebankan kepada pengurus baru agar dapat meningkatkan prestasi bola basket di Kalbar

mewakili Indonesia ke Australia. Bahkan kejuaraan internasional sekelas DBL juga kita laksanakan di Pontianak,” katanya. Sementara dr Gede Sanjaya

mengharapkan, agar kepengurusan baru bekerja keras untuk memajukan bolabasket Kalbar. Meskipun tak tampil kembali sebagai ketua, Gede berjanji akan membantu di

belakang layar. ”Saya optimis dengan kepemimpinan Pak Hendi Budi bolabasket Kalbar bisa kembali berjaya,” kata mantan pemain IM tersebut. (bdi)


SenyoM SimPol Ngacelah, Ngukor Diri Sorang

Pontianak Post l

5

Minggu 3 Mei 2009

N

amenye jak nakser. Jadi boleh jak same siape jak. Macam si Pendi Juling nakser anak taukenye, Mei Ling, anaknye Oleh : Toing si Ahok juragan warong kopi tu, wajar-wajar jak. Sah-sah jak. Asal jangan maen pakse. Kalau Mei Ling suke, nakser gak jadilah pacaran, kalau tadak ye udah. Pendam jak dalam hati, atau pegi ke dukon. Minta minyak pelet dan pelet sekalian jak dengan ayah ngan emaknye. Jadinye kan selesai urosan. Si Pendi memang udah lamak ngintaikan si Mei Ling. Maklom, budak nih cantek. Putih, tinggi dan besak. Piker si Pendi, tentunye sangat cocok dengan die. Cuman, bede strata. Bede tingkat. Bede derajat. Yang terakher, tentu jak, bede saldo akher. Iyelah, sebagai anak semate wayang dari Juragan Ahok, tentulah kaye bapak, kaye gak anak. Ape agek si Ahok kekayeannye sekarang maken menjadi-jadi. Dari toko bangunan yang empat butik, oto 12 termasok yang dicarterkannye, teros lapangan bola 2 same 15 lapangan futsal. Jadi bise dibayangkan gimane kayenye si Ahok. Itu masih belon temasok ratosan babi yang diternakkanye, tapi sekarang ditapok-tapokkannye gare-gare berite flu babi mengancam. Tapi Pendi pantang nyerah. Boleh jak die tadak dapat cinte Mei Ling. Tetapi

kalau cuman nciom pon tadak dapat, ape gak cannye. Haros punye banyak akal. Takkan pulak cuman bise belior ngeliat Mei Ling keluar kamar mandi sambel bekemban andok? Mane tahan? Ape agek si Pendi udah kurang lebeh tige taon kerje jadi pembantu di rumahnye toke Ahok. Suatu pagi, si Ahok maok keluar. Maok jalan-jalan pagi. Sampai di teras luar, die ketemu dengan si Pendi yang tengah ngeluarkan burong murai batu asli Medan yang belon dikasih name same si Ahok. ‘’Ndi, tolong aku ambekkan sandal di ruang tivi. Kalau tadak tau, tanyakan jak same si Mei Ling,’’ kate si Ahok. Ndengar macam itu, langsong jak die bekincah ke ruang tengah. Ditemuinye Mei Ling. ‘’Mei Ling, Pak Ahok nyuroh aku nyiom kau…’’ kate si Pendi cetok. Tentu si Mei Ling tekanjat dan tentu jak tadak maok. Sebab, ngeliat si Pendi jak udah mual die. Cepat-cepat die masok kamar. Si Pendi ngeliat gelagat tadak bagos langsong mekek. ‘’Die tadak maok ngasik toke,’’kate si Pendi. ‘’Kasih Mei Ling,’’ kate Ahok dari teras depan. Si Pendi pon langsung maen ciom jak pipi puteh punye si Mei Ling. Sruppp…ha..’’Pipi sebelahnye Mei Ling?’’ kate si Pendi agek. Mei Ling melotot. Ngeliat macam itu, si Pendi pon mekek agek. ‘’Yang sebelah tadak dikasih taoke!’’ katenye. ‘’Yang sebelahnye kasihkan gak Mei Ling,’’ kate si Ahok yang ngire sandal sebelahnye yang tadak dikasihkan.

Dapat nciom pipi montok puteh si Mei Ling, cepat-cepat diambeknye sandal dan diserahkan ke si Ahok. Saat yang same si Ahok masok agek ke dalam. Die ngeliat Mei Ling nanges. Pucat muke si Pendi, takot Mei Ling ngabarkan ke bapaknye. ‘’Ngape nanges Mei Ling, pagi-pagi ginik?’’ tanyak si Ahok. Mei Ling pon cerite. Marahlah si Ahok. Rase maok dibunohnye si Pendi. Tapi waktu ditanyak, si Pendi teros terang bilang kalau die nakser same si Mei Ling. Kerenenye die gunekanlah akal pelandok die tu. ‘’Maaplah toke….cuman kulet besentoh kulet bah,’’ kate si Pendi menenangkan si Ahok, pasal perbuatannye yang menciom pipi Mei Ling tu.. Naseb baek, maknyah, emaknye si Mei Ling balek dari pasar. Barok belanje die. Dipanggel bininye dan diliat di keranjang bininye ade buah durian tige butik. Secepatnye si Ahok ngambek sebutik durian yang ukorannye lumayan besak, dan langsung dieempokkan ke mukenye si Pendi. Tentu si Pendi ngadoh-ngadoh tadak tentu rudu. Rase bederai mukenye kenak rajam dengan durian punggor tu. Macam kenak geranat mukenye dicucok duri durian. ‘’Ndak toke, ngape jadi macam ini….’’ kate si Pendi sambel ngelos mukenye yang udah kancai tadak tentu rudu tu. ‘’Ala….itu tadak seberape bah Pen… Kan cuman kulet besentoh kulet…’’ kate si Ahok sambel melok anak bininye pegi ke dapok, maok makan durian. Tak dihiraukan si Pendi yang udah tejelpok di bawah korsi. (*)

?? !?

!!

Sodare-sodare,bile ade kesamean na­me,tem­pat­,ting­kah laku,bentuk badan, atau yang muke­nye mirip muke sendiri sa­me­salah satu cerite atau karakter tokoh di halaman ini...tu cu­man kebetolan jak,sekali agek...kebetolan jak.


KonsultasI

6 * Konsultasi Kulit & Kelamin Pengasuh: Dr Retno Mustikaningsih MKes SpKK Konsultasi: HP: 0818464018 - Poli Kulit dan Kelamin RS Soedarso - Apotek Mitra Jl Jend Urip.

Discoid Lupus Eritematosus Manifestasi klinis DLE berupa gangguan kulit terutama terjadi pada area yang terpapar sinar matahari. Distribusi dan presileksi DLE dapat terlokalisir maupun meluas, terutama terjadi pada wajah dan kepala, namun dapat juga muncul pada lengan, tangan, kaki maupun badan. Gejala klinis terdapat pada muka terutama hidung dan pipi atau telinga berupa pacth atau plak eritem, berbatas tegas dengan sumbatan keratin pada folikel rambut. Kelainan kulit tersebut pada pipi dan hidung dapat berkonfluen berbentuk kupukupu atau dikenal dengan gambaran butterfly rash eritem. Diskoid lupus eritematosus pada kepala menyebabkan alopesia scaring/kebotakan dan sumbatan keratin pada folikel rambut. Penyakit ini dapat meninggalkan sikatrik atrofi maupun hipertrofi. Kelainan kulit dan mukosa Kelainan kulit yang berhubungan dengan LE berdasarkan klasifikasi Gilliam adalah sebagai berikut: LE Kutan Acute Cutaneus LE (ACLE) Localized ACLE (malar rash, butterfly rash) Generalized ACLE (makulopapular rash, malar rash, photosensitive Subacute cutaneous LE (SCLE) Annular SCLE Papulosquamous SCLE (desseminated DLE, subacute dessimenated LE,maculopapular photosensitive LE) Chronic cutaneous LE (CCLE) Classic discoid LE (DLE) Localized DLE Generalized DLE Hypertropic/verrucous DLE Lupus profundus Mucosal DLE Oral DLE Conjuctival DLE Lupus tumidus (urticarial plaque of LE) Chilblains LE (chilblains lupus) Lichenoid DLE (LE/lichen planus overlap) LE-nonspecific skin disease Kelainan kulit ini berupa vaskulitis, livedo reticularis, raynaud`s phenomenon. Lesi diskoid pada kepala menyebabkan alopsia, dapat juga terjadi alopesia universal. Kelainan membrane mukosa berupa ulkus nekrotik pada palatum, buccal dan gusi. Untuk membedakan bercak merah yang disebabkan oleh lupus maupun bercak yang lain harus dilakukan dengan penegakan diagnosis. Penegakkan diagnosis LE berdasarkan gejala klinis, laboratorium, dan baku emas dengan pemeriksaan histopatologis. Pada kasus DLE 5-10% dapat berkembang menjadi SLE. Pengobatan penderita DLE selain dengan obat-obatan juga harus dilakukan edukasi pada penderita. Penderita harus menghindari trauma fisik, sinar matahari, stres emosional, dan lingkungan yang sangat dingin. Dengan demikian penderita harus memakai tabir surya baik tabir fisik berupa baju payung topi maupun tabir surya yang dioleskan pada badan. (*)

Kencani Perempuan HIV Positif

Jawab: Risiko penularan melalui hubungan seks tanpa kondom di dalam atau di luar nikah adalah 1:100. Artinya, dalam 100 kali melakukan hubungan seks dengan yang HIVpositif maka ada 1 kali risiko tertular HIV. Persoalannya adalah tidak bisa diketahui pada hubungan seks yang ke berapa terjadi penularan. Bisa saja pada hubungan seks yang pertama, kedua, kelima, ketiga puluh, kesembilan puluh, dst. Maka, risiko tertular HIV ada pada setiap kali hubungan seks di dalam atau di luar nikah tanpa kondom dengan yang HIV-positif. Sebaiknya Anda melakukan tes HIV. Jika berminat silakan hubungi kami. Tanya: Pengasuh Yth, belum lama ini ada seorang PSK di tempat penjaja seks dinyatakan HIVpositif. Apakah dengan demikian di tempat tersebut sudah terdapat banyak PSK yang

Minggu 3 Mei 2009

Tumor Kelenjer Gondok Bisa Kambuh Tanya: Dok, saya wanita 38 tahun, sebulan yang lalu saya menjalani operasi pengangkatan tumor kelenjar tiroid disebelah kiri. Pada saat diangkat, katanya kelenjar itu pecah. Kata orang kalau pecah pada saat operasi pengangkatan tumor, maka akan tumbuh lagi ditempat yang lain dan semakin banyak yang berbahaya, benarkah dok? Satu lagi pertanyaan, mengapa bekas operasinya panjang banget, sampai setengah leher dan bukan hanya pada tempat benjolannya saja. Apakah bekas jahitannya bisa menghilang dok? Terimakasih. (081352143xxx). Jawab: Tumor kelenjar gondok/tiroid ada yang jinak dan ada yang ganas. Tumor kelenjar tiroid yang ganas disebut kanker tiroid. Bila dilihat dari usia dan jenis kelamin, maka sdri bukan termasuk golongan resiko tinggi untuk terkena kanker tiroid. Namun untuk memastikan jinak atau ganasnya tumor tiroid, haruslah dengan pemeriksaan histopatologi atau patologi anatomi (PA). Penanganan tumor jinak tiroid dengan kanker tiroid berbeda. Pada tumor jinak tiroid, maka operasinya adalah pengangkatan tumor tiroid beserta kelenjar tiroid di satru sisi dimana tumor itu berada. Misalnya tumor tiroid pada sisi kiri (lobus kiri), maka dilakukan operasi pengangkatan

Pengasuh adalah Dr. Yusuf Heriady SpB, SpBOnk * Spesialis Bedah, * Konsultan Bedah Tumor dan Kanker, di RSUD Soedarso Pontianak

tumor tiroid dan kelenjar tiroid pada sisi kiri dan tengah, sementara tiroid pada sisi sebelah kanan tetap dipertahankan. Jenis operasi ini disebut isthmolbektomi tiroid. Pada kanker tiroid, maka benjolan yang merupakan kanker tersebut diangkat beserta seluruh kelenjar tiroidnya baik kiri maupun kanan. Jenis operasi ini disebut tiroidektomi total. Pada keadaan dimana kanker tiroid sudah menyebar ke kelenjar getah bening di samping leher kiri arau kanan atau keduanya, maka operasinya adalah seperti operasi kanker tiroid di atas, namun dilanjutkan dengan operasi pembersihan dan pengangkatan selruh kelenjar getah bening disamping leher, yang disebut diseksi leher radikal atau diseksi leher radikal modifikasi. Operasi pada tumor tiroid tidak sama halnya dengan pengangkatan tumor jinak lainnya

Konsultasi MATA Pengasuh : Dr. Liesa Zulhidya Subuh, SpM Konsultasi : SMF Mata RSUD Dr. Sudarso Ptk Praktek : - Jl. Tanjungpura 263 A. Telp. 731305 - Klinik Rosye Jaya Medika Ptk

Cara yang mudah untuk memperbaiki kelainan refraktif adalah dengan menggunakan kacamata. Kacamata merupakan alat koreksi yang paling banyak dipergunakan karena mudah merawatnya dan murah. Lensa gelas dan plastik pada kaca mata atau lensa kontak akan mempengaruhi pengaliran sinar. Warna akan lebih kuat terlihat dengan mata telanjang dibanding dengan kaca mata. Lensa cekung kuat akan memberikan kesan pada benda yang dilihat menjadi lebih kecil, sedangkan lensa cembung akan memberikan kesan lebih besar. Keluhan memakai kaca mata diantaranya, kaca mata tidak selalu bersih, coating kaca mata mengurangkan kecerahan warna

Konsultasi HIV/AIDS

Kerjasama LSM “InfoKespro” Jakarta - Harian Pontianak Post. Surat: LSM “InfoKespro”, PO Box 1244/JAT, Jakarta 13012, Telp. (021) 47880222, E-mail: infokespro@yahoo.com. Redaksi “Pontianak Post”, Jl. Adi Sucipto Km. 10. Telp. (0561) 721086. Fax. (0561) 736607.

Tanya: Pengasuh Yth, saya seorang laki-laki yang pernah kencan dengan perempuan yang belum lama ini dinyatakan HIV-positif. Apakah dengan demikian saya juga sudah tertular HIV? (Dedi, Pontianak)

Pontianak Post

HIV-positif? (Lukman, Pontianak) Jawab: Ya, inilah pendapat yang keliru. Yang jelas PSK itu tertular HIV dari laki-laki yang ‘memakainya’ tanpa kondom. Laki-laki itu bisa saja penduduk setempat atau pendatang. Laki-laki itu dalam kehidupan sehari-hari bisa sebagai suami, pacar, lajang, remaja, perjaka, duda, dll. yang bekerja sebagai pegawai, karyawan, mahasiswa, penganggur, dll. Laki-laki itulah yang menjadi mata rantai yang menyebarkan HIV. Lakilaki lain yang mengencani PSK yang HIVpositif itu tanpa kondom berisiko tertular HIV. Kalau kemudian ada laki-laki lain yang tertular HIV maka dia juga akan menjadi mata rantai yang menyebarka HIV. Bisa saja ada beberapa PSK yang HIV-positif, tapi yang menjadi persoalan besar adalah laki-laki pelanggan PSK. Mereka itulah yang menyebarkan HIV. Yang beristri menularkan kepada istrinya. Kalau istrinya tertular maka ada pula risiko penularan HIV kepada bayi yang dikandung istrinya kelak. Kalau tidak beristri mereka akan menularkan HIV kepada pacarnya atau pekerja seks lain. (*)

benda yang dilihat, mudah turun dari pangkal hidung, sakit pada telinga dan kepala. Lensa plastik untuk kacamata lebih ringan tetapi cenderung meregang, sedangkan lensa kaca lebih tahan lama tetapi mudah pecah. Kedua jenis lensa tersebut bisa diberi warna atau diberi bahan kimia yang secara otomatis menggelapkan lensa jika penderita berada di bawah sinar. Lensa juga bisa dilapisi untuk mengurangi jumlah sinar ultraviolet yang sampai ke mata. Selain kacamata, lensa kontak juga alat koreksi yang cukup banyak dipergunakan. Lensa kontak merupakan lensa tipis yang diletakkan di dataran depan kornea untuk memperbaiki kelainan

di bagian tubuh lain, misalnya di lengan , badan atau payudara. Pada operasi tumor jinak di

lengan, badan, payudara atau lainnya yang terletak di permukaan tubuh, maka sayatan operasinya cukup disekitar tumornya saja dan tidak usah panjang. Pada operasi tumor tiroid, sayatannya memang agak panjang dan dibuat simetris kiri dan

Pada kasus demikian tidak usah khawatir akan terjadi kekambuhan, karena tumor jinak, bila pengangkatannya bersih, tidak pernah terjadi kekambuhan. Demikian pula cairan dari tumor jinak yang menggenangi lapangan operasi, sifatnya tidak berbahaya. Walaupun sudah diangkat satu kelenjar tiroid pada sebelah sisi, jangan kuatir akan terjadi kekurangan persediaan hormon tiroid tubuh. Tiroid yang tidak diangkat dapat mengkompensasi fungsi kelenjar gondok yang telah hilang. Demikian pula bila kelenjar tiroid normal hanya disisakan sedikit saja, sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan hormon yodium dalam darah, sehingga penderita tidak usah minum obat hormon tiroid seumur hidup. Bekas jahitan operasi tumor tiroid, lambat laun akan menipis atau menghilang, dan dapat pula dibantu dengan obat-obatan, asalkan tidak ada bakat keloid. Semoga pertanyaannya sudah dapat terjawab. Bila masih kurang jelas, atau diantara para pembaca ada yang ingin bertanya tentang masalah tumor dan kanker, dapat menghubungi HP : HP 081321862268, atau ke Pontianak Post atau ke Klinik Tumor dan Kanker Pontianak (Klinik Rosye jaya Medika) di Jl. A.R. Saleh (BLKI) No A-5. telp. 0561583999.

Memperbaiki Kelainan Refraktif

refraksi dan pengobatan. Lensa ini mempunyai diameter 8-10 mm, nyaman dipakai karena terapung pada kornea seperti kertas yang terapung pada air. Agar lensa kontak terapung baik pada permukaan kornea maka permukaan belakang berbentuk sama dengan permukaan kornea. Permukaan belakang lensa atau base curve dibuat steep

Darah Tinggi, Cabut Gigi Tanya: Dok, saya mau cabut gigi tetapi saya mempunyai penyakit darah tinggi jadi bagaimana? SSA, Pontianak Jawab: Dalam tindakan cabut gigi biasanya menggunakan anestesi yang umumnya mengandung adrenalin yang sifatnya menyempitkan pembuluh darah (vasokonstriktor). Bisa dibayangkan kalau saat tensinya tinggi lalu tiba-tiba kita anestesi atau kita buat sempit pembuluh darah, bisa-bisa pembuluh darahnya pecah. Nah bila itu terjadi bisa menyebabkan perdarahan dan di otak bisa menyebabkan stroke. Dan itu bisa berbahaya atas keselamatan jiwa seseorang. Kapan orang yang mempunyai hipertensi bisa dicabut? Karena sepanjang hidupnya selalu hipertensi. Seyogianya berkonsultasi dahulu dengan dokter spesialis penyakit dalam atau penyakit jantung, juga dikontrol dahulu tensinya sehingga normal setelah itu bisa dilakukan

Penyakit Jantungkah Saya?

kanan, karena untuk memudahkan pengangkatan tumor dan kelanjar tiroidnya. Jadi tidak bisa hanya sayatan diatas tumornya saja, karena akan sulit mengangkat tumor dan kelenjar tiroidnya. Sayatan dibuat melintang sejajar dengan garis lipatan leher. Dengan tehnik penjahitan khusus dan bahan benang jahit yang baik, biasanya bekas jahitan tidak terlalu tampak. Selain itu saat ini ada tehnik pengangkatan tumor tiroid dengan cara endoskopi dan dibuat sayatan seminimal mungkin di daerah dada di bawah tulang bahu. Kapan tumor akan kambuh? Tumor kambuh bisa terjadi pada operasi kanker tiroid. Sementara pada operasi tumor jinak tiroid jarang sekali terjadi kekambuhan. Penyebab terjadinya kanker antara lain bila masih tertinggal jaringan kanker pada saat operasi. Tumor tiroid ada yang berbentuk daging kenyal namun ada juga yang berbentuk benjolan yang berisi cairan kental. Bisa saja pada saat operasi cairan terebut terbuka secara tidak sengaja dan cairan keluar dari tumor dan mengenai daerah operasi.

(cembung kuat), flat (agak datar) ataupun normal untuk dapat menempel secara longgar sesuai dengan kecembungan kornea. Perlekatan longgar ini akan memberikan kesempatan air mata dengan mudah masuk diantara lensa kontak dan kornea. Air mata ini diperlukan untuk membawa makanan seperti oksigen. Keuntungan dibandingkan dengan kaca mata biasa antara

Konsultasi Gigi

Pengasuh : drg. Multi Juto Bhtararendro Praktik: - Jl Komyos Sudarso. - Telp. 08152201598

tindakan pencabutan, disisi lain hypertensi tidak ada sangkut pautnya dengan gigi yang akan dicabut. Anda jangan membayangkan, karena darah begitu tinggi, maka kalau gigi dicabut darah akan ‘’ muncrat-muncrat ‘’ kemana-mana.

Pandangan ini adalah pandangan dan ceritacerita burung yang salah tentang hypertensi itu sendiri. Justru anda harus mencabut gigi yg rusak tersebut ‘’ segera’’.

Tanya : Saya sering merasakan nyeri dada di sebelah kiri (seperti ditusuk-tusuk). Apakah itu salah satu ciri gejala penyakit jantung koroner? Saat ini usia 30 tahun, selain itu saya juga sering merasakan pegal di lengan bagian kiri dan kanan juga di bagian leher. Kadang disertai juga dengan kepala pusing dan terasa berat.

lain: Pembesaran yang terjadi tidak banyak berbeda dibanding bayangan normal dan lapang pandangan menjadi lebih luas karena tidak banyak terdapat gangguan tepi bingkai pada kaca mata. Selain itu dapat pula dilakukan pembedahan. Salah satu terapi pembedahan yang cukup populer adalah dengan cara LASIK atau bedah dengan sinar laser. Pada lasik yang diangkat adalah bagian tipis dari permukaan kornea yang kemudian jaringan bawahnya dilaser. Pada lasik dapat terjadi halhal berikut : kelebihan koreksi, koreksi kurang, silau, infeksi kornea, ataupun kekeruhan pada kornea. Terapi bedah lain yang dapat dilakukan antara lain penanaman lensa buatan di depan lensa mata, pengangkatan lensa, radikal keratotomi dan Automated Lamelar Keratoplasty (ALK). (*)

Mengapa? Gigi yang tidak mendapat perhatian pemeliharaan adalah penyebab timbulnya penyakit hypertensi/darah tinggi, penyakit jantung, stroke. Oleh karena apa? Oleh karena bakteri yang bersarang di dalam gigi yang rusak dan tidak terpelihara, akan masuk ke dalam jalan darah, dan meneruskan bakteri yang mulanya lemah menjadi kuat ke arah bagian-bagian penting di dalam tubuh kita. Salah satunya jantung. Kalau sudah demikian, maka apa yg terjadi selanjutnya dapat kita terka, anda akan mendapat sakit jantung/heart attack, brain attack, strock, dan hypertensi. Pergilah ke dokter gigi untuk menyelesaikannya. Sebab dokter akan memberikan suntikan kebal pada gusi, agar anda tidak merasakan sakit pada waktu dicabut. Setelah itu Anda akan diberi tampon berisi cairan kebal, untuk menjaga kesterilan luka bekas dicabut. Seterusnya anda bisa mengobati rasa sakit pada gusi dengan minum obat paracetamol dan sejenisnya. Oleh karena itu, kontrolah secara teratur gigi anda ke dokter gigi, dan jagalah hygienis mulut.Selebihnya anda akan terhindar dari penyakit. Terimakasih. (*)

(Gana@xxx.com) Jawab : Umumnya salah satu gejala penyakit jantung koroner adalah nyeri dada sebelah kiri yg menjalar sampai ke bahu kiri, leher, sampai ke jari-jari tangan kiri. Bahkan kadang disertai dengan sesak nafas, sakit pada ulu hati, leher terasa tertekan. Faktor resiko penyakit jantung koroner

adalah usia diatas 40th, perokok, memiliki riwayat tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, jarang olahraga, obesitas dan stres. Namun, tidak semua nyeri dada kiri berkaitan dengan penyakit jantung koroner. Ada juga gejala tersebut pada penyakit paru. Untuk memastikan sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter anda untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (*/cq)


Pontianak Post - Minggu 3 Mei 2009

Kesehatan

Flu Babi yang Mematikan Belakangan ini, masyarakat dunia dicemaskan dengan penyebaran flu babi. Virus ini pertama kali menjangkit wilayah Meksiko dan telah menewaskan ratusan penduduknya. Sampai sejauh ini virus flu babi dilaporkan sudah meluas hingga ke Selandia Baru, Amerika Serikat, Israel, dan juga Perancis.

Flu babi (swine flu), merupakan penyakit influenza yang disebabkan oleh virus influenza A subtipe H1N1 yang dapat ditularkan melalui binatang, terutama babi. Virus H1N1 ini biasa ditemukan pada manusia dan hewan terutama babi. Penyakit ini memang tidak seganas flu burung. Dari data yang diperoleh, tingkat keganasan virus flu burung subtipe H5N1 mencapai 80 persen. Angka ini lebih besar dibandingkan dengan virus flu babi yang hanya 15 persen. Namun, karena tingkat penyebaran yang lebih cepat, virus ini cukup mengejutkan kalangan ahli. Penyebab Penyakit flu babi adalah penyakit influenza yang disebabkan oleh virus influenza A subtipe H1N1 yang dapat ditularkan melalui binatang, terutama babi. Virus H1N1 tersebut biasa ditemukan pada manusia dan hewan terutama babi. Hingga saat ini diketahui bahwa virus flu babi di Meksiko berasal dari virus yang tergolong low pathogenic, yaitu virus flu babi subtipe H1N1, virus flu manusia subtipe H1N1 dan H3N2, serta virus flu unggas subtipe H5N2. Penularan Penularan virus flu babi bisa melalui udara dan juga melalui kontak langsung dengan pen-

melalui batuk atau bersin penderita. 2. Beristirahat di rumah ketika sakit. Jika memungkinkan, istirahatkanlah tubuh Anda dari segala aktivitas seperti bekerja. Selain untuk memulihkan stamina, hal ini juga dapat mencegah agar orang lain tidak tertular. 3. Tutupi hidung dan mulut Anda dengan tisu setiap kali Anda batuk atau bersin. Ini akan mencegah virus menular dan menyebabkan orang yang di sekitar Anda terinfeksi. 4. Cuci bersih tangan Anda. Selalu rajin mencuci tangan dengan bersih sebelum dan sesudah beraktivitas dapat melindungi tubuh dari kuman penyakit. 5. Jangan menyentuh mulut, hidung atau mulut Anda derita. Seringkali orang terin- 3. Nyeri otot dengan tangan. Kuman akan feksi dengan cara bersentuhan 4. Sakit tenggorokan mudah menyebar bila seorang dengan sesuatu yang terkena 5. Rasa lelah dan letih yang menyentuh sesuatu yang telah berlebihan infeksi virus flu babi, atau terkontaminasi dengan kuman, menyentuh mata, mulut atau hi- 6. Penderita muntah-muntah lalu menyentuh bagian hidung, dan diare dung dari orang yang menderita mata dan mulut. flu babi. Penyebaran juga dapat 7. Sesak napas 6. Belajar hidup sehat. Mudilakukan dari permukaan meja lailah Anda melatih hidup yang terkena nafas orang terin- Pencegahan Anda dengan pola hidup yang Secara umum, cara terbaik sehat seperti, tidur yang cufeksi flu babi, atau menyentuh mulut, hidung, mata, sebelum untuk mencegah flu adalah kup, rutin berolahraga, hindari dengan melakukan vaksinasi stres, banyak mengkonsumsi mencuci tangan. Menurut CDC (Centers for setiap tahun. Kebiasaan hidup air putih dan makanan yang Disease Control and Preven- sehat seperti mencuci tangan mengandung nutris yang sehat tion), virus flu babi ini tidak dan menutup mulut ketika dan tepat. menular melalui makanan. sedang batuk ataupun bersin, Anda tidak akan terinfeksi flu juga menjadi faktor utama yang Pengobatan babi jika hanya mengkonsumsi dapat membantu menghentikan Menurut CDC, vaksin undaging babi, lemak babi, atau penyebaran virus flu semakin tuk penyakit flu babi belum produk makanan berbahan babi meluas. Berikut beberapa lang- tersedia. Pihak CDC dan WHO lainnya, yang tentunya sudah kah preventif yang bisa Anda berencana akan membuat vakdimasak matang dengan meng- lakukan : sin tersebut dan memerlukan 1. Hindari kontak langsung. waktu produksi selama begunakan peralatan makan yang bersih. Masa inkubasi influenza Sebisa mungkin hindari kontak berapa bulan. Namun, CDC biasanya cepat, sekitar 24 jam langsung dengan orang-orang mengatakan bahwa penderita yang sedang terinfeksi virus flu babi dapat meminum obat sampai 4-5 hari. penyakit flu. Begitu pula se- antiviral, yaitu flu Tamiflu atau baliknya, jika kondisi Anda Relenza, sama seperti yang Gejala flu babi Secara umum penyakit ini sedang tidak fit dan terserang diminum oleh penderita flu mirip dengan influenza dengan penyakit, jaga jarak Anda den- burung. Yang perlu diingat, gan orang lain agar virus tak jangan mengkonsumsi dua obat gejala klinis seperti : 1. Demam yang muncul tiba- menjangkit ke tubuh mereka. tersebut sekaligus. Obat terseSebab influenza umumnya but akan efektif paling lama 48 tiba menyebar lewat orang ke orang jam. (cq/bbsb) 2. Batuk

Manfaat Aktivitas Seksual Untuk Kesehatan Banyak orang menyukai seks karena menyenangkan dan memberikan kepuasan. Namun sebenarnya aktivitas seksual tidak sekadar memuaskan kebutuhan biologis namun juga memiliki kontribusi besar bagi kesehatan tubuh Anda. Berikut 5 alasan mengapa aktivitas seks bisa membuat hidup Anda lebih sehat dan bahagia :

1. Seks menyembuhkan sakit kepala. Jika selama ini merasa sakit kepala membuat Anda tidak bisa menikmati seks, justru sebaliknya, seks akan menyembuhkan sakit kepala Anda. Aktivitas seksual merangsang produksi hormon oxitocin di hyphotlamus yang kemudian dialirkan ke seluruh jaringan otak. Oxitocin ini akan memicu produksi hormon lain, yaitu endorphine. Hormon ini menimbulkan efek santai. Sebuah penelitian membuktikan peningkatan oxytocin dapat menyembuhkan sakit kepala, kram, susah tidur bahkan stres. Karenanya mereka yang melakukan hubungan seks lebih sering akan terlihat lebih bahagia dan dapat mengatasi stres lebih baik. 2. Melancarkan peredaran darah Ketika Anda terangsang dan

bergairah, jantung akan berdetak lebih cepat dan memompakan darah lebih cepat sehingga peredaran darah ke otak dan seluruh tubuh meningkat. Ketika peredaran darah lancar, maka pergantian darah kotor dengan darah segar juga berlangsung cepat, sehingga tubuh senantiasa segar. Jadi manfaat lainnya adalah tubuh Anda selalu segar. 3. Menjaga kebugaran Anggapan melakukan hubungan seks sebanding dengan olahraga adalah benar. Manfaat aktivitas seks yang lain adalah membuat tubuh tetap fit dan memotivasi Anda untuk menjaga bentuk tubuh agar tetap proposional. Sebuah penelitian yang pernah di-

lakukan memaparkan, dengan melakukan hubungan seksual, Anda membakar 150 kalori setiap setengah jam. Jadi, apakah Anda masih menolak melakukan olahraga yang menyenangkan ini? 4. Obat awet muda Apakah Anda tahu, setiapkali orgasme saat berhubungan seks, produksi hormon DHEA (Dehydroepiandrosterone) meningkat. DHEA adalah hormon yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, memperbaiki jaringan tubuh yang rusak, dan menjaga kulit tetap sehat dan bahkan bisa bekerja sebagai antidepresi alami bagi Anda. Jadi, semakin sering Anda bisa berhubungan seks

dan orgasme, Anda menjadi awet muda dan hidup lebih lama. 5. Peningkatan Estrogen dan Testosterone Lelaki dan perempuan masing-masing memproduksi hormon testosterone dan estrogen. Lelaki memproduksi lebih banyak testosterone sedangkan perempuan lebih banyak memproduksi estrogen. Saat Anda melakukan hubungan seks, produksi hormon testosteron dan estrogen akan meningkat. Bagi lelaki, hormon testosteron tidak hanya meningkatkan libido, namun bisa juga memperkuat tulang dan otot sekaligus menjaga kerja jantung agar selalu dalam kondisi stabil. Sedangkan pada perempuan meningkatkannya hormon testosteron, membuat Anda menginginkan penetrasi dengan pasangan Anda. Aktivitas seksual juga meningkatkan kadar estrogen dalam tubuh. Pada perempuan hormon estrogen memberi efek sentimentil namun sekaligus melindung mereka dari sakit jantung. Sedangkan bagi lelaki, efek dari meningkatnya kadar estrogen justru akan membuat mereka lebih kalem dan tenang. Tak disangka, ternyata aktivitas seksual memiliki manfaat besar tak hanya sebagai kegiatan reproduktif semata. (*/cq)

7

Sinyal Tubuh untuk Pola Diet yang Salah Memiliki tubuh langsing dan terlihat menarik adalah impian setiap perempuan. Segala cara ‘rela’ dilakukan untuk mendapatnya. Mengikuti berbagai jenis diet, antara lain Tiger diet yang hanya mengonsumsi daging dan olahan, diet karbohidrat, mengonsumsi jamu, teh pelangsing, mengombinasikan jenis makanan tertentu sampai menjadi vegetarian. Namun apakah Anda tahu, diet yang telah Anda pilih tersebut menyehatkan atau hanya berorientasi pada ‘berat badan pasti turun’ tanpa jaminan tubuh tetap sehat atau sebaliknya? Nah, sebelum memilih cara berdiet, sebaiknya kenali dulu gejala berikut yang merupakan indikasi bahwa Anda telah melakukan diet yang salah. - Mual, pusing dan bau nafas tak sedap Sumber karbohidrat seperti roti, pasta, nasi dan kentang adalah sumber serat dan antioksidan seperti vitamin E dan selenium yang berfungsi untuk melawan penyakit. Jika Anda menerapkan diet rendah karbohidrat yang terlalu ketat, bisa mengakibatkan penyakit ketosis, yaitu gangguan kesehatan karena otak tidak mendapatkan pemenuhan kebutuhan glukosanya. Nah, yang terjadi selanjutnya adalah lemak pada tubuh And a tidak dapat terbakar secara sempurna. Semakin lama Anda akan merasakan gejala sering mual, pusing dan gangguan pencernaan yang berujung pada mengalami halitosis (napas tak sedap). - Mudah capek, lesu dan tak bergairah

Walau banyak orang mengaku badannya terasa lebih sehat karena menjadi vegetarian, tapi ternyata pola makan ini dapat menyebabkan tubuh kekurangan zat besi, vitamin B12 dan omega 3. Tak hanya itu, menjadi vegetarian bisa menyebabkan seseorang kekurangan beberapa unsur gizi yang tidak bisa digantikan oleh makanan lain. Misalnya lemak esensial atau protein hewani. Selanjutnya akan timbul keluhan seperti mudah capek, selalu lesu dan tak bergairah, bahkan sering mengalami nyeri sendi. - Sering buang air kecil dan air besar

Produk teh, jamu pelangsing dan ramuan alami lainnya kerap mengklaim berkandungan bahan alami/herbal yang aman untuk dikonsumsi. Padahal sebenarnya, efektifitas maupun efek sampingnya belum pernah diteliti. Sifatnya yang diuretik, cenderung menyebabkan Anda jadi sering berkemih. Dengan begitu, konon lemak dalam tubuhpun ikut terbuang dan berat badan turun. Sebenarnya saat sering berkemih, beberapa zat mineral penting ikut terbuang. Tak hanya itu, bahaya bagi kesehatan jantung pun patut diperhitungkan. Sedangkan produk berupa pil pelangsing seringkali memicu buang air besar, sehingga lagi-lagi penurunan berat badan yang terjadi adalah semu. Artinya, pil pelangsing hanya bisa menguras isi perut dan bukan melangsingkan! (*/cq)

Yang Penting Diketahui Tentang Anemia Beberapa hal penting yang terkait dengan anemia atau kurang darah yaitu: 1. beberapa bentuk anemia ada yang herediter (turunan) dan ditemukan sejak bayi, 2. terutama wanita pada usia subur sering mengalami anemia yang terkait dengan defisiensi zat besi dengan meningkatnya kehilangan darah pada saat haid (menstruasi) juga pada wanita dengan meningkatnya kebutuhan akan zat besi pada masa kehamilan (gravid), 3. pada orang dewasa juga memiliki resiko tinggi untuk terkena anemia bisa oleh karena makanan (diet) yang kurang ataupun karena keadaan medis tertentu seperti penderita kanker yang mendapatkan kemoterapi, hipotiroidisme, penyakit ginjal tahap lanjut, lupus, rheumatik artritis dll. Terdapat lebih dari 400 jenis anemia yang dibedakan dalam 3 kelompok besar yaitu: 1. Anemia yang disebabkan oleh perdarahan. Perdarahannya biasanya berlangsung lambat dalam jangka waktu yang lama dan sering tak terdeteksi. Ditemukan misalnya pada hemorrhoid, ulser saluran cerna, kanker, obat-obatan (misalnya aspirin), menstruasi dll. 2. Anemia yang disebabkan oleh menurunnya atau gagalnya pembentukan atau produksi sel darah merah. Ini termasuk seperti anemia defisiensi besi, anemia sicle cell, defisinesi vitamin (B12), kelainan sumsum tulang dan stem sel (anemia aplastik, thallasemia), 3. anemia yang disebabkan oleh penghancuran (yang

tidak normal) sel darah merah. seperti: hemolytic disease of the newborn, toksin (racun) akibat penyakit hati atau ginjal, infeksi, obat-obatan, bisa ular atau laba-laba, gangguan pembekuan, dll. Apakah sajakah tanda bahwa seseorang terkena anemia? Tanda dan keluhan yang seringkali kita temukan pada penderita dari berbagai jenis anemia di atas adalah: 1. mudah lelah dan hilangnya energi, 2. detak jantung yang cepat tidak seperti biasanya yang terutama muncul pada saat exercise (latihan), 3. napas pendek dan sakit

kepala terutama pada saat latihan, 4. sulit untuk berkonsentrasi, 5. pusing, 6. kulit pucat, seperti gambar di samping dimana tangan sebelah kiri kelihatan lebih pucat dibandingkan tangan sebelah kanan yang menandakan tangan yang pucat tersebut menderita kurang darah atau anemia, 7. kram pada kaki dan 8. sulit tidur (insomnia). Untuk memastikan keadaan anemia, dokter akan meminta pemeriksaan laboratorium dan terapi yang diberikan akan sangat dipengaruhi oleh penyebab keadaan anemia pasien. (*/prp)


Apresiasi

8

Pontianak Post

Puisi

Selepas Pulang Mencari Rerumputan Seperti malam-malam sebelumnya, Maryam tidak bisa segera pejamkan mata. Walau sudah sepenuhnya dia berusaha, namun tak kunjung berhasil jua. Terasa berat benar kelopak matanya. Sampai-sampai berderai air matanya, sebab perih begitu menguasai bola mata. Langit-langit atap rumah menjadi pusat pandangannya. Tak sekalipun berkehendak beralih daripadanya. Sesekali jari-jari lentiknya mengusap air mata yang mulai tadi terbiarkan begitu saja. Ditingkahi lenguh nafas berat, seperti kehidupannya yang selalu terasa berat, Maryam merasakan kantuknya kian hebat. Namun, apa yang bisa dia perbuat? Dalam batok kepalanya semua yang melanda keluarga selalu berkelebat. Setiap hari bapak ibunya bertengkar. Emosi keduanya di mata Maryam selalu tampak terbakar. Entah apa yang menjadi ulah, tak pernah keduanya saling mengalah. Bila marah keduanya sudah membuncah, selalu saja ada perabotan rumah yang pecah. Maryam tidak mampu mencegah, yang ia lakukan hanya bisa pasrah. Pada kehidupan tetangga kanan kiri, hati Maryam seringkali berhias iri. Jarang pada pendengarannya tetangga sebelah marah-marah, seringkali yang terjadi malah menebar senyum sumringah. Ingin rasanya suasana itu dibawa dalam rumahnya, merasakan bahagia beserta seluruh keluarga. Kenapa bahagia tidak menyelimuti kehidupan keluargaku? Itulah pertanyaan yang terus memburu di sepanjang waktu. Memang, Maryam sadar akan keadaan ekonomi keluarga. Tidak seperti tetangga sebelah yang berpunya, walau tidak terlalu kaya raya. Mungkin ulah itulah kenapa kedua orang tuanya selalu beradu mulut. Malam kian pekat. Tak terdengar suara orang tertawa, bahkan hanya berbicara beberapa patah kata. Rupanya Tuhan memang pengasih penyayang. Kira-kira selepas tengah malam, Maryam telah bermimpi tubuhnya melayang-layang. *** Umur Maryam masih dua belas tahun. Dan akhir bulan ini genap tiga belas tahun. Sedang saudara kandungnya, Fatmah, lebih tua setahun dari umurnya. Sekarang Maryam masih duduk di kelas dua bangku tsanawiyah swasta. Sedang Fatmah lebih sekelas darinya, pada madrasah yang sama pula, persis seperti jenjang umur mereka. Pada suatu pagi, keluarga Maryam kedatangan tamu. Tamu yang juga datang bulan lalu. Haji Bakir, itulah nama tamu itu. Menduga keluarga Maryam akan maksud kedatangan tamu, menagih hutang seperti bulan lalu. Rupanya benar dugaan itu, menagih hutang yang telah berbulu-bulu. “Gimana Pak Hamid, apa sudah ada uangnya?” lontar Haji Bakir pada bapak Maryam. “Uangnya belum ada. Berikan aku waktu. Mungkin dalam waktu dekat akan aku bayar semua,” jawab Pak Hamid. “Bulan lalu kata-kata itu yang aku dengar. Apa tidak ada kata lain?” sergah Haji Bakir. “Sampai bulan ini, semua hutangmu mencapai lima juta. Bersegeralah kau Hamid cari uang… bila tidak, seperti kau tahu sendiri, tiap bulan akan bertambah hitungannya. Kau sendiri tahu kenapa. Jika tidak aku menghutangkan uangku padamu, tentu aku sudah banyak penghasilan dari usahaku, melebihi semua bunga hutang-hutangmu itu.” “Ya, aku paham. Tapi sungguh saat ini aku belum bisa melunasi hutang itu, sebab tidak ada orang yang sudi menawarkan kerja untukku,” suara Pak Hamid terdengar berat. “Ah! Aku tidak mau tahu alasan-alasan kamu. Yang aku tahu, waktu kamu bertandang ke rumah dan hendak berhutang, kamu yakinkan aku jika dalam waktu dekat akan segera dilunasi semua hutang itu.” Pak Hamid menundukkan kepala, serupa hamba di depan raja. Tak mau lagi dia lontarkan kata bela, sebab dia tahu Haji Bakir akan membalas dengan kata yang menorah luka. Walau tanpa gatal di kepala, tangan kanannya merayap-rayap di sela-sela rambutnya. Sebenarnya dia hendak membalas semua perkataan sang tamu, bahkan ingin mengacunkan tinju, tapi dia takkan pernah mampu. Jika berada di depan seorang tamu itu, badannya seakan selalu membeku. Maka, hal yang sangat menyenangkan hati, adalah sang tamu pamit undur diri. Selepas Haji Bakir pergi, Pak Hamid tak lagi bisa menahan diri. Secepatnya dipanggil sang istri, untuk dijadikan tempat menuangkan kemarahan yang menguasai diri. “Hasanah…. Cepat kesini,” suara Pak Hamid menggema ke luar ruangan, membuat burung-burung beterbangan. Bu Hasanah, ibu tercinta Maryam, tergopoh-gopoh dalam berlari. Dalam kepalanya tak ada hal lain lagi, selain kehawatiran suami akan marah lagi. “Ada apa Pak…?” selembut mungkin dia bersuara.. Dalam dada tereram asa, semoga suami takkan lagi murka. “Tahu kamu kenapa Haji Bakir datang ke rumah ini?” suara Pak Hamid meninggi. Bu Hasanah hanya menggelengkan kepala. “Dia itu menagih hutang. Katanya hutang kita telah mencapai lima juta, padahal kita hanya berhutang sebanyak lima ratus ribu saja. Kamu tahu apa arti itu semua? Haji Bakir akan selalu kesini dengan sombongnya, menagih hutang dengan menghina-hina. Gara-gara kamu pakai sakit-sakitan,

Oleh : Rahmatullah

keluarga kita hidup makin tertekan. Coba kalau kamu tidak sakit-sakitan, mungkin keluarga akan hidup tentram. Secuilpun takkan punya hutang. Gara-gara kamu…. Uhg!!” “Pak!” Bu Hasanah tersulut amarah. “Benar yang dikatakan bapak barusan, aku memang sakit-sakitan. Tapi perlu kamu ingat, aku tidak pernah minta berobat. Tidak pernah. Kamu saja yang sok kaya, membawaku berobat walau tanpa kuminta. Aku sudah tidak mau dibawa berobat, tapi kamu memaksa yang katanya biar aku sembuh cepat. Apa kamu ingat dengan jelas semua itu? Dasar orang tidak tahu malu. Seenaknya menyalahkan orang selalu.” “Apa kamu bilang? Dasar tidak tahu malu? Rupanya masih ada ya di dunia ini orang yang benar-benar tidak tahu malu. Yang tidak tahu malu itu bukanlah aku, tapi itulah kamu.” Kata-kata pedas terus mengucur dari bibir keduanya, seakan tidak ada niat untuk menghentikannya. Balas membalas, hatipun kian panas. Pertengkaran itu akhirnya berakhir, ketika beberapa perabot pecah kocar kacir. Pak Hamid makin terbiasa menyalurkan marah dengan memecahkan barangbarang rumah. Sedang Bu Hasanah hanya bisa menunduk dalam, dan merasakan air matanya jatuh perlahan. Lama-lama terdengar sesenggukan, sebab sebak di dada benar-benar tak dapat ditahan. *** Kebahagiaan menyelimuti keluarga Maryam, pada suatu malam disinari sinar rembulan. Seorang pemuda berserta keluarganya datang bertandang, hendak meminang saudara Maryam seorang. Pada mulanya keluarga Maryam bertanyatanya, gerangan apa yang akan menimpa. Kehawatiran diam-diam menyeruak dalam hati, mungkin kedatangan tamu membawa kejadian yang benar-benar tak diingini. Suruhan Haji Bakir yang hidup dalam kesombongan, menagih hutang tanpa mengenal belas kasihan. Tapi kehawatiran itu musnah seketika, ketika salah seorang diantara tamu angkat bicara. Perkataan tamu mengundang senyum Maryam sekeluarga, sebab tak terduga kebahagiaan rupanya masih ada. Amboi… Mimpi apa semalam? “Dari tetangga sekitar terdengar kabar bahwa Fatmah belum ada yang melamar. Maksud kami datang kesini hendak menjalin tali kekeluargaan, sebab perintah agama jika menginginkan kebahagiaan hendaklah mempererat tali persaudaraan. Jika berkenan, kami hendak mempersunting Fatmah. Saleh telah lama menaruh hati padanya, entah apa yang demikian menyebabkannya. Bila tak disalurkan secara benar, takut-takut hal yang tak diinginkan akan tergelar. Sebagai orang tua, tentulah kita menginginkan anak bahagia. Kami harap Pak Hamid berkenan hati, menyerahkan Fatmah sebagai menantu kami.” Pak Hamid menerima dengan senang hati lamaran tamu itu, setelah melihat Fatmah senyum-senyum tersipu malu. Lalu, hari bersejarah dimana akan dilakukan ikatan kekeluargaan, disepakati dengan tanpa makan waktu panjang. Minggu depan, itulah kesepakatan hari pernikahan. Hari-hari berlalu. Pas hari yang disepakati, pernikahan digelar dengan berbunga hati. Perayaan tidak terlalu mewah, yang penting terasa meriah. Tidak banyak hiburan waktu itu, hanya musik hadrah yang bertalu-talu. Semua pembiayaan perayaan ditanggung sepenuhnya keluarga pengantin lakilaki. Tak sedikitpun kaluarga Fatmah dalam pembiayaan ikut berbagi. Bukan karena apa, tapi keluarga Saleh demikian meminta. Setelah akad nikah digelar, Fatmah langsung dibawa oleh keluarga Saleh. Persis yang disepakati dua keluarga itu pada minggu lalu. *** Matahari seujung tombak, tanda pagi telah merangkak. Angin perlahan berhembus, memainkan dedaunan sayur yang siap direbus. Bersama burung-burung yang mengepakkan sayap, embun-embun mulai menguap. “Bu… bapak masih tidur ya?” pada ibu Maryam lontarkan tanya, sebab bapak belum tampak di mata.

Terbang Setiap Hari Dengan

BOING 737 Dan AIR BUS A 319

PONTIANAK - JAKARTA

4X

Reservasi JAKARTA

(021) 3840 888

DARI TERMINAL 1B BANDARA SOEKARNO HATTA Computer Sabre/A bacus Atau hubungi BIRO PERJALANAN ANDA

Jam : 07.00,07.55, 11.55, 16.00 WIB Telp. :(0561) 734488

PTK - YGY - SUB (PP) Jam 10.10 WIB

JAKARTA - BANJARMASIN

2X

Jam : 08.05, 17.55 Telp. :(0511) 58996

JAKARTA - BALIKPAPAN

2X

Jam : 08.05, 15.10 Telp. :(0542) 739225

2X

JAKARTA - TARAKAN

2X

Jam : 05.10 Telp. :(0561) 32262

Jam : 09.50, 12.15, 15.20 Telp. : (0717) 436980

JAKARTA - PAKANBARU

2X

Jam : 17.15, 11.40 Telp. :(0761) 856031

Jam : 08.05, 11.40 Telp. :(0711) 378655

Jam : 10.05, 15.40 Telp. :(0561) 50643, 51861

JAKARTA - MEDAN

JAKARTA - PANGKALPINANG

3X

*** Sebulan sudah bapak tak tinggal di rumah. Dan Fatmah tak pernah menjenguk ibu, seakan tak hendak tahu kabar ibu. Fatmah hanya menanyakan kabar ibu pada Maryam ketika bertemu di madrasah. Dan Fatmah beralasan bahwa suaminya tak mengizinkannya keluar rumah, selain dari hendak pergi ke madrasah. Maryam dan ibu hanya berdua, merawat rumah yang kian menua. Pekerjaan bapak yang semula dikerjakan ibu, mencari rerumputan makanan kambing tetangga dengan kesepakatan jika kambing dijual hasilnya dibagi dua, digantikan oleh Maryam. Sakit ibu kambuh lagi. Batuk-batuk sambil mengeluarkan darah. Maryam tidak tahu harus berbuat apa. Dia hanya bisa melihat ibunya dengan mata berkaca-kaca. Pernah dia mengajak ibu pergi ke puskesmas, tapi ibu melarang dengan suara keras. Bagi ibu jika pergi ke puskesmas untuk berobat, maka beban hutang akan semakin berat.. Kemudian ibu berkata bahwa biarlah pasrahkan semuanya pada Tuhan. Semua kehidupan berada dalam kekuasaan Tuhan. Jika Tuhan menginginkan ibu sembuh, maka dalam sekejab waktu sakit ibu takkan lagi kambuh. Dan Maryam ketinggalan perlajaran, sebab di rumah semakin banyak yang harus dikerjakan. Bertambah hari semakin banyak pelajaran yang tertinggal. Selepas mencari rerumputan, Maryam melihat ibu sedang pingsan di halaman. Maryam tidak tahu kenapa sang ibu berada di halaman. Padahal sebelum Maryam keluar, ibu berbaring dalam kamar. Di samping ibu terdapat beberapa ekor ayam tetangga berjalan-jalan, seakan ibu bagi ayam-ayam itu adalah tontonan mengasyikkan. Maryam meletakkan rumput sekenanya, tanpa memerhatikan dimana tempat seharusnya. Ayam-ayam berhamburan, ketika maryam mendekati ibu perlahan. Lalu Maryam mengguncang-guncang tubuh ibu tersayang. “Bu… bangun…” suara Maryam bergetar. Tangannya yang kotor berusaha bangunkan tubuh ibu. Sebab tenaganya belum seberapa, Maryam tidak kuasa mengangkat tubuh ibunya, walau telah sepenuhnya ia berusaha sekuat tenaga. Sudut-sudut kelopak matanya mulai memanas, teriring sinar matahari yang kian panas. Setelah dua menit bersimpuh di samping ibu, tangis Maryam makin tersedu. Tiba-tiba, bulu mata ibu bergerakgerak. Maryam mengira itu pertanda ibu segera siuman. Dan rupanya perkiraannya meleset jauh, dan semakin membuat airmatanya deras jatuh. Malaikat maut rupanya telah menjemput ruh sang ibu. Ingin rasanya Maryam meraung sejadi-jadinya, tapi suara seakan tersedak di kerongkongannya. Ditinggal orang yang amat dia cinta, betapa ngilu rasa menghujam dasar hatinya. Belum sempat Maryam berpikir pada siapa dia akan menyanggahkan hidupnya, pandangannya remang tiba-tiba, lalu sekeliling menjadi gelap gulita. **

JAKARTA - JAMBI

2X 2X

Jam : 07.30, 13.05 Telp. :(061) 4537620

JAKARTA - PADANG

2X

DENGAN CINTA

Sang Ibu enggan angkat bicara, serupa orang terkena penyakit pada alat bicara. Tangannya terus membasuh jagung beras. Kedua bola matanya tetap awas, pada jagung beras mungkin terdapat benda-benda keras. Sedikitpun tak menoleh pada Maryam. Dalam hati Maryam mulai timbul tanya, ada apa gerangan pada ibu tercinta. Belum pernah ibu berperilaku demikian. Dengan penuh penasaran Maryam lagi-lagi lontarkan pertanyaan. Ibu tetap saja dalam diam. Penasaran Maryam kian merajam. Lagi Maryam lontarkan tanya, pertanyaan yang serupa pula. Ibu menoleh perlahan, seakan tak hendak rambutnya jadi berantakan. Jelas terlihat pada kelopak matanya embun-embun mulai menyeruak. Diam-diam dalam hati Maryam ada yang menghentak. “Tadi malam bapakmu berpamitan. Ibu sudah mencoba menahan, tapi bapakmu terus melangkah dalam kelam. Ibu tidak tahu kemana bapakmu hendak pergi. Hanya dia berkata kalau dia takkan kembali kesini lagi, ke rumah kita ini.” Suara ibu tertahan, sebab sakit di dada benar-benar menekan. “Kenapa bisa demikian bu…?” tenggorokan Maryam bergetar. Dengan berurai airmata ibu menjelaskan, apa sebenarnya yang tengah terjadi semalam. Rupanya pertengkaran antara ibu dan bapak kembali tergelar, pas waktu Maryam tidur dalam kamar. Pertengkaran itu berawal lagi-lagi karena bapak selalu menyalahkan ibu. Dalam pikiran bapak penyebab miskinnya keluarga adalah ibu. Jika ibu tidak sakit-sakitan, tentu akan banyak uang yang bisa disimpan. Uang hasil keringat ayah selalu dibelikan obat-obatan. Dan sebab penyakit ibu pula, bapak harus menanggung hutang yang kian bulan tambah banyak berbunga. Ibu tidak mau dipersalahkan. Semampunya ibu membela diri, tak mau dipersalahkan oleh bapak yang seakan makin lupa diri. Pada akhirnya, bapak berpamitan pergi dari rumah, dan takkan pernah kembali dalam waktu yang tak terhingga. Maryam kemudian tidak berkata-kata. Dia duduk lemas dengan dagu disanggah. Pikiran berkecamuk dan ngilu dalam dada beradu padu. Airmatanya dibiarkan berderai, serupa airmata ibu yang terus berurai.

JAKARTA - PALEMBANG

Jam : 10.45, 18.25 Telp. :(0751) 446600

JAKARTA - SEMARANG Jam : 07.00, 18.25 Telp. :(024) 3549888

2X

JAKARTA - YOGYA

2X

Jam : 15.50 Telp. :(0274) 32262

JAKARTA - SURABAYA

3X

Jam : 08.05, 14.35, 16.05 Telp. :(031) 5049666

PONTIANAK-BATAM-MEDAN

4X

Jam : 10.30

Minggu 3 Mei 2009

Dengan cinta Mentari menyinari cahaya Dengan setia menyirat harapan Dengan cint Tidur membawa berjihad mimp Saat malam kelam suny Dengan cinta Hujan menebar anugera Dari setiap rintik penuh makDengan cinta Pelangi mewarnai langit Kala hujan kian red Dengan cintamu kau balut semua lukaku Tebarkan senyum di wajahku Suriat Mahasiswi PGSD

AKU PERGI Aku pergi, Karena hatiku sepi. Berusaha bersandar di tepian hatiku. Menjadi lelaki tanpa jejak kaki, Menelaah apa yang sudah ku lakukan... Tentangmu, punya arti karena pernah mengisi relung hatiku Namun ku akui itu hanya asa yang berpendar lara... Aku pergi... Berusaha mengenali siapa diriku, Menghempas dukaku... Almamaterku telah bisu; Jadi penghuni almari dusta. Dirimu... Membuatku menggelandang di jalanan Mengais-ngais sisa kasih sayang. Sekarang aku berada di antara kebulatan hati Juga perbedaan. Aku pergi... Untuk mengorbankan perasaanku Untuk menghormati pilihan hidupmu.... * Yanti, penghujung Maret 2009

Cinta ALLAH

Engkau tiada ku lihat Tapi dapat ku rasakan Engkau tiada berwujud Tapi ku selalu mencintai-Mu Bila ku bersedih Engkau menenangkanku dengan ayat-Mu Saat hati ku senang Engkau menjagaku dari kekufuran Allah…… Dimana dapatku temukan Cinta ku untuk Mu Hatiku, cintaku, hanya untuk-Mu Ya Allah……… Semoga hati ini selamanya untuk-Mu Jangan kau biarkan hati ini menjadi beku Beku oleh cinta yang palsu Berikan jalan lurus untuk selamanya mencintai-Mu * Apriani Resta

MURKA NEGERIKU murka kini negeriku hijaumu hangus menjadi debu birumu kotor menjadi limbah alam nan indah menjadi musnah mana negeriku yang dulu? negeri yang kaya raya negeri yang menjadi permata orang asing tapi sekarang... kau telah tunjukkan kehebatanmu kau tunjukkan kepada mereka yang telah menyakitimu teman... obatilah... mari kita sama-sama mengobati negeri ini banyak luka yang tlah kita torehkan kepadanya mari kita sembuhkan dengan cinta dan kasih sayang untuk negeriku.... Dian Marlinasari Mahasiswi FKIP PGSD UNTAN dyan_chan_tique@yahoo.com

JAKARTA - MANADO

JAKARTA - BIAK

Jam : 15.10 Telp. : (0341) 855878

Jam : 22.00 Telp. : (0981) 591636

JAKARTA - MAKASAR

JAKARTA - DENPASAR

Jam : 05.00 Telp. : (0411) 3655255

JAKARTA - KUPANG Jam : 14.35 Telp. : (080) 830555

JAKARTA - JAYAPURA Jam : 22.00 Telp. : (0967) 550666

JAKARTA - MANOKWARI Jam : 22.00 Telp. : (0986) 215666

2X

Jam : 16.00, 20.15 Telp. :(0361) 429620

JAKARTA - BATAM

2X

Jam : 10.30, 13.50 Telp. :(0778) 429620

PONTIANAK - KUCHING (Via Pontianak) Jam : 08.00 Telp. : (082) 244299

GUANGZHOU

Dari Terminal 2D Jam : 07.30 Telp. : 86-20-6120 6350


gemerlap dunia

Pontianak Post O Minggu 3 Mei 2009

9

CERITA FILM X-MEN ORIGINS: WOLVERINE

JULIA PEREZ

Urus Cerai Sekaligus

Nyanyi di Prancis

SELAIN mengurus perceraiannya dengan Damien Perez, Juni mendatang Julia Perez juga akan membikin panas Prancis. Di sana, artis seksi yang biasa disapa Jupe itu akan bergoyang hot lewat single Belah Duren miliknya. “Iya rencananya Juni, sekaligus ada kerjaan di sana, plus ngurus perceraian. Ketika ada musibah, ada saja rezekinya begitu Aku diundang nyanyi buat company Prancis gitu, private company,” jelas Jupe. Setelah sampai di sana, Jupe mau tak mau harus bertemu dengan orangtua Damien. “Kata Damien, surat nikah dipegang orangtuanya. Saya bakal diceramahin deh. Soalnya orangtuanya Damien nggak suka kalau saya dan Damien ada apa-apa,” ujarnya. Perpecahan rumah tangga antar keduanya sepertinya memang akan membawa dendam yang berkelanjutan. Bagi Jupe sulit memaafkan Damien karena menurutnya Damien sudah banyak berbohong.“Orang bersalah pasti akan pergi, dia takut, makanya langsung pergi,” ucap Jupe mengomentari Damien yang ngacir dari acara Untung Ada Budi, di studio Cawang, saat melihat keberadaan dirinya. Sekadar informasi saja, Jupe, Gaston dan Damien diundang menjadi bintang tamu acara yang dipandu Budi Anduk dan Arie Untung itu, namun ketika Damien mengetahui bahwa Jupe dan Gaston juga diundang pada acara tersebut, Damien langsung pergi. Lalu masih adakah kesempatan untuk Damien No Mercy For Damien,” ucapJupe emosi. (RMA)

Ganteng, Rahma Azhari Ngefans Ungu AKTRIS seksi tanah air, Rahma Azhari, ternyata mengaku jatuh cinta pada Ungu. Alasannya sendiri cukup klise, karena personelnya memiliki wajah yang rupawan. “Sejak awal aku memang penggemar Ungu. Dulu waktu belum kenal mereka biasa-biasa saja, tapi pas nonton kok ternyata ganteng-ganteng,” ujarnya saat ditemui di Balai Sarbini dalam konser Penguasa Hati yang digelar Jumat (01/05) malam kemarin. Rahma sendiri mengaku datang

ke konser itu karena diundang oleh Ungu. “Ini spesial diundang personil Ungu. Kebetulan nggak ada acara,” katanya. Ditanya tentang lagu-lagu Ungu, Rahma menuturkan dia menyukainya karena sesuai dengan kisah kehidupannya. “Lagunya kan cinta dan patah hati, sesuai dengan kehidupan saya. Saya suka band-band luar, tapi setelah dengan band Ungu, kok ternyata Indonesia juga punya band bagus,” tutur Rahma. (kpl/ang/npy)

Melihat Asal Mula Si Manusia Serigala Pemain : Hugh Jackman, Liev Schreiber, Danny Huston

SEBUAH kejadian tragis mengungkap siapa sebenarnya Logan (Hugh Jackman) dan saudaranya Victor (Liev Schreiber). Kedua bocah bersaudara ini ternyata adalah mutan. Logan mampu mengeluarkan cakar tajam dari sela-sela jarinya sementara Victor memiliki kuku-kuku yang sangat kuat. Kejadian tragis itu membuat kedua bersaudara ini terpaksa lari dari rumah. Masa lalu yang suram ini membuat Logan dan Victor tumbuh menjadi dua orang yang penuh amarah. Untuk melampiaskan amarah mereka, Logan dan Victor lantas bergabung dengan tentara. Berbagai pertempuran dilalui dua saudara yang tak bisa menjadi tua atau mati ini. Suatu ketika karena kesalahan Victor, rahasia mereka berdua sebagai mutan terungkap dan ini dimanfaatkan oleh Kolonel William Stryker (Danny Huston) yang berencana membentuk satu kesatuan khusus tentara super. Di tengah perjalanan, Logan merasa jenuh dengan kekerasan

yang mereka lakukan dan memutuskan keluar dari kesatuan. Ini jelas membuat Stryker tak senang, Stryker kemudian memanfaatkan Victor dan Kayla Silverfox (Lynn Collins) untuk membawa Logan kembali untuk sebuah percobaan maut menggunakan logam Adamantium yang kemudian mengubah Logan menjadi Wolverine. Tipu daya yang dilakukan Stryker membuat Logan dendam pada Victor yang kemudian berganti nama menjadi Sabretooth. Namun di saat rencana Stryker menjadi berantakan tak ada pilihan lain buat Stryker selain membangunkan Weapon XI (Scott Adkins) yang merupakan hasil eksperimen menggabungkan semua kekuatan mutan yang ada. Seperti biasa, film hasil adaptasi dari komik atau video game selalu menuai kritik pedas dari para pecinta sumber aslinya ini dan film X-Men Origins: Wolverine ini juga bukan pengecualian. Banyak penggemar komik Wolverine yang merasa kecewa dengan hasil adaptasi ini karena dianggap tak bisa menerjemahkan karakter Wolverine ke layar lebar. ‘Penyesuaian’ memang tak bisa dihindari oleh sutradara dan penulis

naskah film untuk membuat sebuah film adaptasi menjadi sebuah tontonan yang menurut mereka menarik. Secara umum, film ini cukup menarik untuk ditonton. Latar belakang karakter utama dapat digambarkan dengan jelas meski di awal film, penggambaran masa kecil Wolverine dan Sabretooth sempat sedikit membuat bingung. Hugh Jackman mampu menampilkan kemarahan Logan dengan baik sementara Liev Chreiber yang berperan sebagai Victor juga juga sangat menjiwai tokoh ‘pecinta kekerasan’ ini dengan baik. Yang sangat disayangkan justru chemistry antara Logan dan Silverfox yang tak terbentuk dan terasa sedikit merusak motif Logan memburu Victor. Namun di akhir kisah, tetap saja film bertempo cepat ini masih terasa menghibur. Terlepas dari konsisten atau tidak terhadap sumber aslinya, film hasil arahan Gavin Hood ini masih tetap sebuah film yang menarik. Mungkin yang agak sedikit mengganggu alur kisah hanyalah fakta bahwa film ini adalah prekuel dari trilogi X-MEn sehingga akhir cerita mau tak mau harus mengikuti awal dari trilogi ini.(kpl/roc)


Pontianak Post

10

Hatton Lebih Berbobot

Moto GP

Minta Empat Sesi Latihan PEMOTONGAN jatah latihan di tiap Grand Prix (GP) terbukti membuat tim-tim dan para pembalap uring-uringan. Performa motor disebut tak bisa maksimal gara-gara kebijakan yang baru diterapkan pada musim 2009 itu. Tuntutan untuk mengembalikan jatah latihan pun disuarakan para pembalap. Jatah waktu latihan Stoner di Moto GP musim ini memang dipangkas cukup signifikan. Jika di musim sebelumnya tiap pembalap mendapatkan jatah latihan masing-masing satu jam dalam empat sesi (termasuk kualifikasi), di tiga GP musim 2009 mereka hanya mendapatkan masing-masing 45 menit dalam tiga sesi. “Itu memberikan dampak besar bagi tiap orang. Hasil balapan jadi lebih tersebar tahun ini karena tak satupun yang punya kesempatan mengganti motor atau setting-nya, karena itu hanya akan membuang waktu dan para pembalap hanya butuh melahap lap,” ungkap jagoan Ducati Marlboro, Casey Stoner. Stoner mengungkapkan, GP Jepang yang berlangsung di sirkuit Motegi pekan lalu sebagai contoh penting. Saat itu, akhir pekan dilalui dalam dua kondisi cuaca yang kontras. Para pembalap hanya sempat dua kali melakukan sesi latihan karena kualifikasi dibatalkan. Di masing-masing sesi latihan, mereka dihadapkan pada kondisi basah dan kering. “Itu benar-benar mengacaukan akhir pekan. Kami terpaksa ke balapan dengan kondisi itu, tak satu pun yang benar-benar mendapatkan setting yang dibutuhkan,” tambah juara musim 2007 itu. Stoner berpendapat, kebijakan yang ada saat ini justru membuang biaya, berlawanan dengan tujuan penghematan. Seluruh tim dan para pembalapnya datang di hari yang sama kemudian melaksanakan jumpa pers pada Kamis. Namun, Jumat pagi mereka tak bisa langsung berlatih dan menunggu hingga sesi siang. “Semuanya ingin sesi Jumat dikembalikan seperti semula. Lebih baik empat sesi 45 menit daripada tiga sesi satu jam,” ujar Stoner. Usulan yang dikemukakan oleh Stoner itu memang mendapat dukungan dari para koleganya. Termasuk pula juara musim lalu Valentino Rossi. “Saya kira kami hanya akan dapat tiga sesi satu jam, tapi yang lebih baik bagi saya adalah empat sesi 45 menit,” ujar pembalap Italia itu. Namun, keinginan dua pembalap papan atas dalam persaingan MotoGP itu bertepuk sebelah tangan. Pihak MotoGP telah memutuskan latihan dilakukan dalam tiga sesi. Hanya, berdasar keputusan yang diambil di Jerez, Spanyol, waktu dari setiap sesi ditambah menjadi satu jam. Kebijakan baru itu akan diterapkan dalam GP selanjutnya yang berlangsung di Prancis, 17 Mei mendatang. (ady)

Minggu 3 Mei 2009

Pacman Lebih Cepat

Manny Pacquiao

Kebangsaan : Filipina Lahir: Bukidnon (Filipina), 17 Desember 1978 Julukan: Pacman Gaya: Kidal Tinggi: 169 cm Jangkauan: 170 cm Rekor: 53 naik ring (48 menang (36 KO), 3 kalah dan 2 seri) Pelatih: Freddie Roach

Ricky Hatton

Kebangsaan: Inggris Lahir: Stockport, Manchester (Inggris), 6 Oktober 1978 Julukan: The Hitman Gaya: Ortodoks Tinggi:171 cm Jangkauan: 165 cm Rekor: 46 naik ring (45 menang (32 KO) dan sekali kalah) Pelatih: Floyd Mayweather Sr

Sayang Tak Ada Game Kedelapan NBA 2009 BOSTON - Duel Boston Celtics versus Chicago Bulls di ronde pertama playoff NBA 2009 begitu dahsyatnya, banyak pengamat menyebutnya sebagai duel playoff paling seru dalam sejarah. Kedua tim begitu imbang, empat dari enam game yang sudah diselenggarakan berlangsung sampai perpanjangan waktu. Salah satunya dua kali overtime, dan yang terakhir Kamis lalu (30/4) sampai tiga kali overtime! Gara-gara duel sengit itu, kedua tim sekarang berbagi skor 3-3. Game ketujuh sekaligus penentu diselenggarakan Sabtu malam di Boston atau pagi ini WIB. Tim yang memenangi game ketujuh ini akan melanjutkan langkah ke ronde kedua, menghadapi Orlando Magic.Yang kalah, langsung istirahat menunggu musim 2009-2010. Dalam sejarah NBA, belum pernah ada seri playoff yang seketat ini. Maksimal, dua pertandingan overtime dalam satu seri. Saking serunya, dalam hal pemirsa

televisi di Amerika Serikat, seri ini mencatat rekor rating tertinggi saluran cable TV. Pertandingan keenam yang sampai tiga overtime itu misalnya. Menurut saluran TNT, pertandingan itu disaksikan oleh 5,35 juta pemirsa. Rekor sebelumnya dipegang duel Phoenix Suns versus Los Angeles Lakers pada 2006, yang ditonton 4,97 juta pemirsa. Itu belum termasuk angka di berbagai penjuru dunia. Bisa dibayangkan, berapa banyak orang bakal menonton pertandingan penentu pagi ini WIB. Catatan di ESPN sampai mengeluarkan komentar lucu. Kata mereka, yang paling menarik dari seri ini adalah bertanding sampai game ketujuh. Yang paling tidak menarik” Tidak ada game kedelapan! Para pemain yang terlibat pun terus menyampaikan kekaguman mereka terhadap serunya seri ini. Paul Pierce, bintang Celtics, mengaku sempat berandai-andai menjadi penonton, bukan pemain. Dan dia merasa, kalau menjadi penonton pun rasanya pasti luar biasa.

“Ini luar biasa untuk semua penggemar. Segala uang yang dikeluarkan penggemar benar-benar terbalaskan,” ucapnya seperti dikutip Associated Press. Kendrick Perkins, rekan Pierce, mengaku salut atas perjuangan lawannya. Dari awal, mereka sudah sadar Bulls bukan lawan yang ringan. Tapi setelah mendatangkan John Salmons dan Brad Miller di pertengahan musim (dari Sacramento Kings), rupanya Bulls menjadi semakin garang. “Andai tim itu utuh sejak awal musim, mereka pasti berada di urutan empat besar,” kata Perkins. Bulls memang memasuki babak playoff di urutan ketujuh. Karena itulah mereka menghadapi Celtics, yang berada di urutan kedua. Kalau sampai pagi ini WIB Bulls yang menang, maka tim itu pun menorehkan catatan spesial lain. Mereka berpeluang menjadi ranking ketujuh pertama yang merontokkan ranking kedua sejak 1998. Waktu itu, New York Knicks menaklukkan Miami Heat. (aza)

LAS VEGAS - Tidak salah jika duel Ricky “Hitman” Hatton kontra Manny “Pacman” Pacquiao disebut sebagi duel paling akbar tahun ini. Dalam timbang badan di Las Vegas kemarin WIB, ribuan orang sudah hadir. Sebanyak 15 kursi di MGM Grand ang menjadi venue pertarungan hari ini, semuanya juga sudah ludes terjual. Duel kelas ringan welter IBO yang rencananya akan ditayangkan langsung Tv One mulai pukul 10.00 WIB itu memang sarat emosi. Ditandingkan di Amerika, kiblat tinju bayaran dunia. Baik Pacman maupun Hatton adalah petinju kebanggaan kawasan masing-masing, Asia dan Eropa. Keunggulan dari masingmasing petinju sedikit banyak bisa terbaca dalam sesi timbang badan. Hatton sebagai juara bertahan disebut akan mengandalkan kekuatan. Dia memang lebih berat hampir satu kilogram dari Pacquiao. Hatton memiliki berat 140 pon (63,5 kg) yang merupakan limit tertinggi kelas welter ringan, sementara Pacquiao hanya 138 pon (62,6). Meski tak terlalu mencolok, postur tubuh Hatton juga terlihat lebih besar. Dia memang memiliki badan yang lebih tinggi dari Pacquiao. Hatton 171 cm, sedangkan Pacquiao 169 cm. Petinju asal Inggris itu juga dinaungi memori manis kala bertarung di kelas welter ringan, di mana dia tak terkalahkan. “Saya tak melihat (pertarungan) ini sebagai kontes pelukan. Saya melihatnya akan menjadi perang sesungguhnya, sebab kami berdua adalah petarung alami,” ujar Hatton pada Associated Press. “Saya punya kekuatan, dan saya tahu dia bagus dalam kecepatan,” tambahnya. Segala hal sudah diantisipasi oleh Hatton dan itu sudah menjadi bagian dalam persiapannya bersama pelatih Floyd Mayweather Sr. “Kecepatan tangan dan pandangan saya jauh meningkat. Untuk itulah, tak ada alasan bagi saya untuk tak percaya diri. Saya akan siap

untuk besok (hari ini, Red),” papar Hatton di Reuters. Di berbagai bursa taruhan, Pacquiao lebih dijagokan. Perbandingannya mencapa 2 banding 1 untuk Pacquiao. Postur tubuh memang seakan bukan penghalang bagi petinju asal Filipina itu. Buktinya, dia mampu membuat Oscar de la Hoya bertekuk lutut saat bertarung di kelas welter pada Desember lalu. “Kemenangannya atas Oscar memberinya keyakinan yang lebih tinggi. Banyak orang yang meragukan dia (Pacquiao) saat melawan Oscar, tapi Oscar tak bisa menang sedetik pun melawan dia,” ungkap Freddie Roach, pelatih Pacquiao. Roach mengakui petinjunya juga sudah sangat fokus, bahkan yang terbaik sepanjang karir profesionalnya. Sebab, dalam laga itu Pacquiao juga mempertaruhkan satu kebanggaan lain. Dia akan menjadi petinju yang mampu meraih gelar di enam kelas yang berbeda, sama seperti yang pernah dilakukan De la Hoya. “Saya percaya bahwa saya mengalami peningkatan dan semua orang telah mengetahuinya. Seperti yang mereka ketahui saat melihat penampilan saya di beberapa pertarungan terakhir,” ungkap kebanggaan Filipina yang bergaya kidal itu. Pacquiao berharap, dukungan dari penonton akan mengalir untuknya. Tapi, kenyataannya dia sudah kalah jumlah pendukung saat melakukan timbang badan, kemarin. Sekitar 4.500 pendukung Hatton menyesaki MGM Grand Arena, dan hanya sebagaian kecil pendukung Pacquiao di sana. Pendukung Hatton tak henti membuat keriuhan layaknya pertandingan sepak bola yang jadi olahraga utama di Inggris. “Sebuah kehormatan dapat bertarung untuk anda semua dan anda tak akan pulang dengan kekecewaan,” sambut Hatton pada para pendukungnya. (ady/ ang)


Pontianak Post

ANEKA

Minggu 3 Mei 2009

11

Antasari Sempat Diperas Sambungan dari halaman 1

pihaknya sudah memiliki datadata keterkaitan antara Antasari Azhar (AA), Sigid, dan para algojo pembunuh Nasrudin Zulkarnaen, dirut PT PRB. Edwin menuturkan, Kontras terkait dengan persoalan ini, karena dimintai tim kuasa keluarga korban. Mereka mendatangi Kontras untuk meminta dukungan moral dan teknis hukum dalam pekerjaan tim kuasa hukum keluarga korban. ”Kamimenyepakatinya.Kami hanya membantu penyelidikan. Intinya kami tetap independen, tapi juga mendorong kepolisian agar tetap profesional. Bekerja sesuai jalur dalam penanganan proses hukum,” ujarya di Jakarta kemarin (3/5). Informasi baru dari Kontras menunjukkan ada indikasi pemerasan oleh korban kepada Antasari. Edwin menyebut sebelum insiden korban sempat meminta sejumlah uang kepada Antasari untuk proyek tambang.

Nama proyek yang sedang digarap korban itu dilakukan PT Ronggolawe di Makassar, Sulsel. ”Kebetulan antara korban dan AA sudah berteman lama,” lanjutnya. Namun, kata Edwin, permintaan itu tak kunjung dipenuhi AA. Korban pun akhirnya menyodorkan Rani yang saat itu sudah dinikahinya secara siri kepada AA. Rupanya AA pun ’’kecantol’’ hatinya melihat kemolekan Rani. Hubungan asmara pun terjalin antara wanita kelahiran 1 Juli 1986 itu dengan AA. Sampai akhirnya, korban menjebak AA dan Rani di sebuah hotel di Jakarta. Setelah itu, korban kembali ’’menekan’’ AA baik secara lisan, by phone maupun via SMS, agar AA mengabulkan permintaanya itu. AA yang sudah kelelahan menghadapi korban akhirnya curhat kepada kawan dekatnya seorang pengusaha muda yang saat itu juga politisi PKB versi Gus Dur, yakni Sigit Haryo Wibisono. Begitu mendengar

masalah teman dekatnya itu, Sigit menghubungi kawannya yakni Kombes Pol Wiliardi Wizard yang dikenalnya semasa menjabat Kapolres Jakarta Selatan (2005-2007). ”Saat itu SHW (Sigit Haryo Wibisono, Red) memberikan WW (Wiliardi Wizard) uang Rp 2 miliar. Sebagian uang itu yakni sebesar Rp 500 juta akan diberikan kepada lima eksekutor dengan bagian masing-masing Rp 100 juta. Tapi WW baru menyerahkannya separuh atau Rp 250 juta. Dengan uang itu, para eksekutor mengadakan senpi dan pelurunya, sewa motor dan mobil termasuk biaya survey dan escape,” terangnya. Skenario Sistimatis Sebutan tersangka yang disampaikan Kejaksaan Agung terhadap Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar, terkait kasus penembakan Direktur Putra Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnaen mulai mendapatkan perlawanan. Para kuasa hukum,

Antasari Azhar yang juga mewaliki keluarga Antasari menilai perubahan status yang diakukan Kejaksaan Agung merupakan bukti adanya skenario sistematis. Dengan target menjatuhkan reputasi Antasari Azhar yang telah berhasil mengungkap banyak kasus korupsi. Tak hanya itu saja, para kuasa hukum Antasari juga menyayangkan beberapa opini yang beredar di masyarakat. Terkait status saksi yang belum dipahami masyarakat tersebut. Akibatnya terjadi penyesatan informasi yang merugikan Antasari dan keluarganya. “Sebutan itu pun membuat proses hukum terkesan diabaikan. Tak selayaknya lembaga yang dinyatakan mengerti hukum melakukan tindakan tersebut. Saya bukan tidak menghargai pendapat lembaga itu, tapi sewajarnya itu tidak terjadi,” jelas koordinator kuasa hukum Antasari Azhar, Juniver Girsang di kediaman Antasari, kemarin pagi.

Aditama mengatakan pemberitaan media mengenai flu babi selama ini kurang tepat. Sejumlah media menyebutkan, jumlah korban flu babi mencapai ratusan. Itu, kata dia, belum bisa dipastikan penderita flu babi. “(jumlah korban, Red.) yang ratusan itu baru suspect,” ujar Tjandra. Memang, kata Yoga, berdasarkan data dari WHO 367 orang terjangkit virus H1N1. Para penderita, lanjut dia, tersebar di 13 negara. “Dari jumlah itu, pasien yang meninggal baru

10 orang atau sekitar 2,7 persen. Yang positif flu babi hanya sepuluh orang yang meninggal,” katanya.Kata Tjandra, sembilan korban tewas di Meksiko dan satu korban tewas di Amerika Serikat. Virus tersebut, kata dia, juga sudah sampai ke Hongkong. “Korea Selatan dan Hong Kong, Sabtu ini mengumumkan kasus pertama flu babi. Seorang pria yang baru saja tiba dari Meksiko ke Hong Kong, positif terjangkit flu itu,” katanya. (aga)

nyusun agenda tersebut. Sebab, di dalam pertemuan itu SBY bertindak sebagai kepala negara, bukan pimpinan Partai Demokrat. “Kami di Jakarta saja, menyiapkan draf kontrak politik untuk parpol yang akan ikut dalam barisan koalisi nantinya,” kelitnya. Hingga saat ini, menurut Ruhut, sudah ada 15 partai yang hampir pasti akan bergabung bersama koalisi Demokrat. Diantaranya, PKS, PKB, dan beberapa partai kecil lainnya. “Sedang PAN dan PPP, kami yakin akan segera menyusul bergabung,” tambah politisi mantan pengacara itu. Dia sudah sangat yakin, keputusan Rakernas PAN di Jogjakarta malam kemarin, akan memutuskan bergabung dengan Demokrat. “PAN sudah oke lah, tinggal sekarang menunggu

PPP saja,” tandasnya. Khusus untuk PPP, partai berlambang kabah tersebut hingga saat ini memang masih belum menentukan pilihan pasti. Namun, kecenderungannya sudah makin mengarah ke Demokrat. “Kami masih jalan di tempat dulu, belok kanan atau kirinya tinggal tunggu komando dari bos (ketua umum, Red),” ujar Wasekjen DPP PPP Romahurmuzy. Saat dikonfirmasi akan keberangkatan SDA ke Bali, politisi muda yang dikenal dekat dengan SDA itu membenarkannya. Namun, dia mengelak jika keberangkatan tersebut khusus untuk melakukan pertemuan dengan SBY. “Kalau cuma sekedar komunikasi dengan Pak SBY tidak perlu jauh-jauh sampai ke Bali, tiap hari telepon-teleponan juga sangat mudah,” tambahnya, sambil tertawa. (dyn/agm)

Larangan Impor Babi Tak Tepat Sambungan dari halaman 1

Seperti diberitakan sebelumnya, pada Rabu (29/4) lalu, Menteri Perdagangan menerbitkan SK Mendag No. 1977/ KPTS/PD.620/IV/2009 tentang pelarangan sementara impor daging babi dan produknya. Selama 2008, menurut Dirjen Peternakan Tjeppy Darojatun Sudjana, tercatat 17 kali importasi daging babi dan olahannya. Yakni, 707 ton daging babi segar Australia, 2 ton daging babi segar Selandia Baru, 46 ton

daging olahan termasuk kaleng Australia, dan 1.801 ton babi olahan dari China plus 42 kg babi olahan dari Belanda. Mangku mendasarkan pendapatnya berdasarkan rilis Badan Kesehatan Dunia (WHO) Kamis (30/4) lalu. WHO menyatakan penularan virus yang juga dikenal dengan nama Flu Meksiko tersebut terjadi dari manusia ke manusia. Bukan dari babi ke manusia. WHO pun menegaskan sumber penyakit berasal dari manusia, bukan dari babi. Di sisi lain, Tjandra Yoga

PAN Dwitunggalkan Susilo-Hatta Sambungan dari halaman 1

rakernas sudah final. Alasannya, sesuai tata tertib partai, rakernas hanya berlangsung sekali dalam setahun, kecuali untuk persiapan kongres. ’’Sudah tidak ada pembicaraan lagi,’’ kata Patrialis setelah rakernas di Hotel Sheraton kemarin. PPP ke Demokrat Arah koalisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) makin dekat saja ke Partai Demokrat. Setelah tak ikut meneken kesepakatan koalisi besar yang digalang poros Teuku Umar, Ketua Umum DPP PPP sekaligus Menkop UKM Suryadharma Ali (SDA) hari ini turut bertolak ke Bali mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam acara sidang tahunan Asian Development Bank (ADB).Di sana, SBY

rencananya akan membuka acara yang diikuti sekitar 5 ribu delegasi dari 67 negara tersebut. SDA bersama sejumlah menteri terkait di bidang perekonomian akan turut dalam rombongan. Termasuk, Menteri Sekretaris Negara Hatta Rajasa yang disebut-sebut sebagai kandidat kuat cawapres SBY dalam pilpres 2009 mendatang. Akankah ada pertemuan politik terkait pilpres diantara ketiganya? Salah satu anggota Tim Sembilan Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengatakan, peluang itu sangat terbuka. “Tentu saja sangat mungkin, ini kan politik, dan ketiganya juga sama-sama tokoh politik yang masing-masing pegang peran,” ungkapnya, saat dikonfirmasi, tadi malam (2/5). Namun demikian, dia mengaku, pihaknya tidak ikut me-

Idola Para Pegolf Pejabat, Tarif Tip hingga Rp 1 Juta Sambungan dari halaman 1

Dia juga menuturkan bahwa keluarga Pak Endang nama ayah Rani sangat tertutup kepada tetangga. Begitu pula dengan Rani. Wanita 22 tahun itu jarang bergaul dengan warga setempat. Menurut tetangga lain, Rani mengungsi ke Serang, Jawa Barat. “Kakek-neneknya di Serang,” ujarnya lalu mewantiwanti agar namanya tidak disebut. Di Serang bagian mana? “Saya tidak tahu,” tegasnya. Rumah orang tua Rani di Kampung Kosong ditinggalkan setelah Nasrudin tewas tertembak. Keluarga Endang merasa tidak tenang karena setiap hari menjadi perhatian masyarakat. Apalagi, status Rani disebutsebut sebagai pemicu di balik penembakan Nasrudin. Bahkan, sejak pertengahan Maret lalu, Rani diketahui beberapa kali diperiksa di Polres Tangerang. Setelah itu, jejaknya tak diketahui. “Rani cantik, kulitnya putih. Pekerjaannya kalau tidak salah di lapangan golf,” ungkap Asrofah, 35, pemilik warung dekat rumah Rani. Menurut dia, Rani menikah dengan Nasrudin pada 2005. “Pak Zul datang ke sini seminggu dua kali,” jelasnya. Asrofah juga menuturkan bahwa Pak Zul kerap membawa BMW bernopol B 191 E saat datang ke rumah Rani. “Itu memang orangnya dan itu suami Rani,” katanya. Rani memang menjadi istri ketiga Nasrudin dengan nikah siri. Hanya keluarga dekat yang datang menjadi saksi pernikahan mereka. Nasrudin dikenal royal. Pria asal Makassar tersebut bahkan dilaporkan warga pernah mengajak jalan-jalan keluarga Rani berlibur ke Bali sebelum musim haji lalu. Nasrudin juga membiayai kuliah Rani di Jalan Jenderal Sudirman, Cikokol, Tangerang. “Rani disekolahkan

Nasrudin di Green Campus,” katanya. Green Campus adalah sebutan untuk STMIK Raharja, tempat kuliah Rani.Berdasar penelusuran Indopos (Jawa Pos Group), Rani juga bekerja sebagai salah seorang caddy di Padang Golf Modern di Kompleks Modernland, Pinang, Kota Tangerang. Wanita kelahiran 1 Juli 1986 tersebut juga dikenal sebagai caddy favorit di klub golf itu. Wajahnya yang manis dan pembawaannya yang luwes membuat dirinya laris menjadi pendamping member klub golf di lapangan. Siska, 20, caddy yang sejak tahun 2005 bekerja di sana, ditemani dua temannya, Nia, 22 dan Wina, 23, mau melayani pertanyaan koran ini. Ketiga wanita berpakaian modis itu bercerita tentang teman kerjanya Rani Juliani. “Saya pernah bertemu dan berbincang-bincang dengan Rani. Tapi tidak terlalu dekat,” ujar Siska yang mengaku ngekost di daerah Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang yang tidak jauh dari tempat dia bekerja. Siska mengaku tiap bulan penghasilannya tidak tetap. “Kalau dari kantor paling banyak gaji Rp 700 ribu sebulan. Tapi, penghasilan kami bisa lebih dari Rp 2 juta dengan tambahan tips yang diberikan tamu. Tergantung rejeki,” ujar wanita betubuh mungil tersebut. Dia menceritakan, kalau Rani yang kurang dari dua tahun bekerja di sana dan berhenti pada tahun 2006. “Pak Nasrudin memang sering booking Rani,” ujar Siska lagi. Selain Nasrudin, Rani juga kerap dibooking oleh pejabat lain untuk menemani bermain golf. Tugas, caddy adalah memandu pemain golf di lapangan dengan luas 85 hektar yang berlokasi di dua kecamatan yakni Cipondoh dan Pinang di Kota

Tangerang.Di lapangan golf satu-satunya di Kota Tangerang itu ada sekitar 250 orang caddy, yang terdiri dari 200 wanita dan 50 pria. Ada dua shift dalam pembagian kerja caddy yakni yang bertugas mulai pukul 06.00 hingga pukul 12.00 dan pukul 13.00 hingga pukul 16.00. Dia kembali menceritakan Rani yang memiliki postur tubuh tinggi 165 sentimeter dengan berat badan ideal. Jadi, jangan heran bila Rani banyak yang membooking. “Kalau kami dalam satu shift belum tentu bisa merumput atau ada yang meminta. Tapi, kalau Rani sudah punya jadwal melayani golfer yang dibuatkan oleh front office (kantor pengelola Golf Modern, Red),” ungkapnya lagi. Sementara itu, Nia juga ikut bicara perihal hubungan Rani dengan teman kerjanya yang lain. “Dia (Rani, Red) hanya bergaul dengan caddy tertentu. Mungkin karena dia cantik. Untuk bersapa saja dengan kami jarang walau berpapasan. Dia emang cantik banget,” ujar wanita berambut pendek tersebut. Rani memiliki rambut panjang sebahu itu memang cukup terkenal di padang golf ini. “Dia (rani, Red) caddy primadona di sini. Tapi itu dulu, saat masih bekerja di sini,” ujarnya. Rani memang menjadi idola para pejabat. Karena itu, dia pasang tarif mahal. Uang tip untuk Rani juga cukup besar. Sekali putaran bisa dapat Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta. “Rani itu termasuk caddy mahal di sini. Maksudnya, uang tipnya banyak. Yang booking untuk jadi caddy juga banyak. Dia biasanya sama pejabat,” ucap Nurmalasari, salah seorang caddy di Padang Golf Modern. Salah seorang member klub yang menjadi langganan ditemani Rani adalah Nasrudin. “Sejak tiga tahun lalu, Nasru-

din menjadi member di sini,” jelas Iwan Suryawijaya, salah seorang petinggi PT Modernland Realty, pengembang Perumahan Modernland.Selain Nasrudin, Ketua KPK Antasari Azhar menjadi member di klub tersebut. “Kalau Pak Antasari, saya tidak ingat sejak kapan dia jadi member di klub golf ini. Tapi, belum lama,” ujarnya. Ketika menjadi caddy, Rani memang selalu mendampingi Nasrudin di lapangan. Dia juga menyatakan bahwa saat itu Nasrudin kerap bermain golf. Seminggu bisa sampai tiga kali. “Kadang lebih,” katanya. Rani juga punya blog. Alamatnya: rani-juliani.blogspot. com. Di blog itu muncul nama Rani Juliani yang juga kuliah di STMIK Raharja, berusia 22 tahun dengan bintang Cancer. Shio-nya macan. Dia menyebut dirinya mahasiswi dan berlokasi di Tangerang, Banten. Perkenalan Antasari dengan Rani juga berawal di lapangan golf. Rani menjadi langganan caddy ketua KPK tersebut. Sumber di Polda Metro Jaya menyebutkan, hubungan Rani dengan Antasari berlanjut dengan asmara. Saat itu Rani juga sedang menjalin hubungan serius, bahkan sudah menikah siri, dengan Nasrudin. Hubungan diketahui Nasrudin. Bos PT PRB itu langsung mengancam Antasari akan menyebarkan aib tersebut. Antasari hilang kesabaran dan bercerita kepada seorang pamen Polri, mantan Kapolres Jaksel dan Tangerang Kombespol Williardi Wizar (WW). “WW sudah ditahan di Propam Mabes Polri dan masih diperiksa. Saat itu, WW mengatakan ke Antasari, jika benarbenar diungkap, masalah itu dapat membahayakan negara. Saat itulah muncul rencana melenyapkan korban,” ujarnya. (din/ind/rko/jpnn/iro)

Ditegaskannya penyebutan status tersangka jelas hanya dapat dilakukan lembaga penyidik. Dalam hal ini kepolisian. Namun belum ada perubahan status dalam penyelidikan kasusnya terdahap Antasari. Ini berarti tidak ada lembaga lain yang boleh mengubah status Antasari dari saksi menjadi tersangka. Menurutnya penyebutan status tersangka tadi merupakan kegabahan lembaga tersebut. Belum ada bukti yang menyatakan Antasari sebagai tersangka. Bahkan pemanggilan pertamanya pun masih baru dilakukan Senin mendatang. “Lagi-lagi itu sebagai saksi, bukan tersangka pemanggilannya,” ungkapnya sambil menunjukan kembali

surat panggilan itu. Terkait penyebutan status tersangkat, dia meyakini adanya upaya memupuskan figur Antasari yang sudah dipercaya publik. Dengan kinerja lembaga KPK yang begitu bekerja optimal. Kinerja tersebut yang mungkin membuat ketidakpuasan sekelompok orang. Didesak terkait skenario sistematis itu, Juniver Girsang menjelaskan sebagai langkah yang dilakukan kelompok orang yang memiliki kekuatan untuk tindakan tersebut. Namun menolak menyebutkan adanya keterlibatan pejabat negara dalam skenario sistematis tadi. “Saya tidak sebut ada orang. Tapi nyatanya arah penyebutan tadi terlihat indikasi skenario

tersebut,” ucapnya. Sebagai upaya membuktikan adanya skenarion tadi, dia bersama tim kuasa hukum Antasari telah mengumpulkan bukti-bukti. Bahan bukti tersbut bakal disampaikan dalam pemanggilan di Polda Metro Jaya. Sekaligus membantah keterlibatan dirinya dalam penembakan Nasarudin Zulkarnaen. Ditambahkannya tuduhan melakukan dan terlibat dalam pembunuhan berencana atas Nasarudin Zulkarnaen tidaklah benar. Apalagi adanya hubungan dengan Rani Juliani juga dibantahnya. “Kita buktikan saja di pemeriksaan besok. Semua bakal semakin jelas,” ungkapnya. (fal/ git/rdl/ind/rko/jpnn/iro)

Takut Saksi Hilang, Tuntut Polisi Lindungi Eksekutor Sambungan dari halaman 1

matang. Pihak-pihak yang dilibatkan sudah menyusun rencana dan melakukan serangkaian pertemuan. “Sudah ada rapat membahas rencana pembunuhan terhadap H dan E,” ungkapnya. Informasi itu, lanjutnya, harus disikapi serius oleh polisi. Salah satu antisipasinya adalah tidak menempatkan H dan E di tahanan biasa. “Bisa saja mereka nanti dikeroyok atau mendapat perlakuan buruk lain. Mereka harus ditempatkan di tahanan yang aman, misalnya di Mako Brimob,” kata Boyamin. Boyamin membagi tim pembunuh Nasrudin ke dalam beberapa kelompok (Boyamin menyebut ring). Kelompok pertama adalah si pemberi order atau orang yang punya masalah. Boyamin menyebut Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar (AA) dan pengusaha media Sigid Haryo Wibisono (SHW) berada di ring ini. “Setelah kelompok utama ini, ada ring satu sebagai perencana. Lalu, ring dua, yaitu orang-orang yang menyiapkan pembunuhan, termasuk mencari orang, dan ring tiga adalah pelaku di lapangan. H dan E berada di ring tiga ini,” sebut Boyamin. Menilik data yang dia peroleh, Boyamin mengatakan, orang di ring satu adalah mantan Kapolres

Jakarta Selatan dan Tangerang Kombespol Williardi Wizar (WW). Ring dua diisi beberapa orang yang belum dipastikan identitasnya. Ring tiga dihuni, Hendri dan Edo serta beberapa operator lapangan. Lantas, siapa Hendri dan Edo? Dua orang itu tidak memiliki latar belakang militer. “Tetapi, mereka pernah mendapat pendidikan paramiliter. Salah satunya orang Timor Timur yang sekarang sudah pisah dari Indonesia (Timor Leste). Dulu dia milisi di sana,” paparnya. Sehari-hari, Hendri dan Edo adalah debt collector. “Tetapi (kapasitas) mereka hanya debt collector kelas BPR (bank perkreditan rakyat), bukan bank besar,” lanjut Boyamin. Hendri dan Edo dilibatkan dengan iming-iming uang. Tak tanggung-tanggung, menurut Boyamin, operasi pembunuhan Nasrudin menghabiskan dana total Rp 10 miliar. Untuk tugas menembak Nasrudin, dua eksekutor itu dijanjikan mendapat upah masing-masing Rp 500 juta. Ditambah dua pelaksana lain yang dijanjikan bayaran sama. Ini berarti perlu dana Rp 2 miliar untuk membayar tenaga di ring tiga. Orang di ring satu dan dua juga mendapat bayaran dengan nominal sama, masingmasing Rp 2 miliar. “Sisanya Rp 4 milar belum jelas ke mana,” cetus Boyamin.Selain tergiur upah besar, Hendri dan Edo

mau membunuh korban lantaran mendapat informasi “pelintiran” dari WW. Boyamin mengatakan, Hendri dan Edo adalah orang rekrutan WW. Saat melibatkan kedua orang itu, WW mengatakan, Nasrudin adalah orang yang berbahaya bagi negara. WW dengan piawai memutar kata. Intinya, Hendri dan Edo diminta melakukan “tugas negara”, membunuh Nasrudin. Agar instruksi lebih meyakinkan, empat hari sebelum hari H pembunuhan, WW bertemu Hendri dan Edo serta dua operator lapangan lainnya. Saat itu WW menyerahkan uang dan alat yang diperlukan untuk operasi serta mematangkan rencana. “WW membawa mobil berpelat nomor polisi. Itu membuat H dan E semakin yakin, tugas yang diberikan kepada mereka adalah tugas negara,” paparnya. Namun, beberapa saat setelah melaksanakan tugas, Hendri dan Edo mulai merasa ada yang janggal dengan persekutuan mereka. Boyamin menyebut, orang di ring utama, satu, dan dua sering melakukan pertemuan tanpa melibatkan Hendri dan pelaksana lapangan lainnya. Puncaknya, dua orang itu mulai merasa nyawanya terancam. “Bayaran yang dijanjikan pun belum terpenuhi semua. Mereka baru menerima masing-masing Rp 250 juta,” imbuhnya. (ito/ ind/jpnn/iro)

Depdiknas Terjunkan Irjen Sambungan dari halaman 1

Kami sudah mengevaluasi berbagai pelanggaran itu dan akan menyelidikinya lebih lanjut,” ujarnya, kemarin. Sebagaimana diketahui, berbagai persoalan krusial mencuat dalam pelaksanaan UAN SMA maupun SMP. Contohnya, pungutan liar yang diberlakukan salah satu SMP di Bandung dan mendapat legalitas dari kepala dinas setempat. Termasuk, statement Walikota Bekasi yang menyatakan akan memecat kepala sekolah jika tidak berhasil meluluskan anak didiknya dalam pelaksanaan UAN. Juga masih maraknya be-

redarnya soal maupun kunci jawaban di berbagai daerah. Dodi mengatakan, badan standarisasi nasional pendidikan (BSNP) sudah mengevaluasi berbagai persoalan itu. Yang pasti, kata dia, kasus pungutan UAN di Bandung tidak diperbolehkan. “Apalagi jika diamini kepala dinasnya. Pasti akan kami tindak lanjuti,” ujarnya. Sebab, pendanaan UAN sudah diambilkan dari APBN. Besarnya anggaran yang dikeluarkan untuk UAN mencapai Rp 500 miliar.“Karena itu tidak boleh ada pungutan untuk UAN dalam bentuk apapun,” imbuhnya. Khusus kasus Bekasi, pihaknya juga menyayangkan

hal itu. Sebab, kelulusan UAN tidak bisa dipaksakan. Jika seorang kepala sekolah dipaksa harus ditargetkan ini dan itu, dikhawatirkan bakal memicu kecurangan. “Justru malah nggak baik,” ungkapnya. Untuk menindak-lanjuti pelanggaran UAN diberbagai daerah, Depdiknas akan menerjunkan tim Irjen. “Irjen akan membantu menyelidiki pelanggaran-pelanggaran yang terjadi. Semua akan dievaluasi,” tegasnya. Upaya itu dilakukan agar pelanggaran serupa tidak terjadi pada saat pelaksanan ujian akhir sekolah berstandar nasional (UASBN). (kit)

Deklarasi JK-Win Diprotes Sambungan dari halaman 1

Setidaknya, sambung Hersan, secara komprehensif dalam pengambilan keputusan terkait capres-cawapres juga melibatkan DPD tingkat II. ”Memang dalam penentuan deklarasi pasangan tidak jelas aturannya. Tapi selayaknya karena ini bicara pilpres, dan yang mempunyai basis massa berada di kabupaten/kota maka juga melibatkan DPD II. Setidaknya strategi dalam pilpres nanti kita tahu,” kata Hersan yang juga Ketua DPRD Kota Pontianak ini. Jika nanti dalam pilpres pasangan tersebut menuai kekalahan, kata Hersan, jangan sampai

DPD II dipersalahkan dengan alasan tidak bekerja optimal untuk memenangkannya. Dia menegaskan, ”Golkar tetap solid apapun keputusan DPD memang harus dihormati. Tetapi sangat disayangkan kaidah berdemokrasi kita tinggalkan. Jangan salahkan DPD II ketika kalah.”Sementara DPD Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kalimantan Barat menyambut baik deklarasi Jusuf Kalla dan Wiranto sebagai calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu Presiden Juli 2009. Walupun demikian, mereka belum melakukan langkah kelanjutan dari deklarasi itu. Mereka masih menunggu petunjuk dari DPP untuk tindakan

kelanjutan dari deklarasi.“Kami siap kapan saja, jika perintah sudah keluar. Sebab Hanura dan Golkar sama-sama berbasis nasionalis. Apalagi warna seragam kami hampir sama,” kata Syafruddin Nasution, Wakil Ketua DPD Hanura Kalbar kemarin (2/5). Ia menegaskan, Hanura Kalbar siap bekerjasama dengan Golkar Kalbar. Kesiapan bakal ditekankan kesemua tingkat kepengurusan, mulai dari DPD hingga ranting. Kerjasama akan dilakukan dalam berbagai bentuk. “Pastinya kami ingin pasangan Pak JK dan Pak Wiranto menjadi RI 1 dan RI 2 dalam pemerintahan lima tahun kedepan,” ujarnya.(zan/mde)

Sediakan Pinjaman Darurat USD 3 M Sambungan dari halaman 1

“CSF akan menyediakan pinjaman darurat lebih cepat dan lebih murah daripada fasilitas pinjaman ADB yang ada saat ini. Saya yakin fasilitas ini akan sangat disambut baik untuk membantu ekonomi yang memburuk dan terutama melindungi penduduk miskin dari dampak terburuk krisis,” kata Kuroda dalam press briefing Sidang Tahunan ke 42 Dewan Gubernur ADB di Nusa Dua, Bali, kemarin (2/5). Kuroda mengatakan total pinjaman yang dikucurkan oleh ADB kepada anggotanya akan meningkat hingga USD 10 miliar pada 2009-2010

mendatang. Sepanjang 20082009, ADB telah mengucurkan pembiayaan hingga USD 22,4 miliar. Dalam 2009-2010, ADB berencana mengucurkan USD 32,9 miliar. Sebanyak USD 10 miliar tambahan pembiayaan itu akan disalurkan dalam bentuk trade financing (pembiayaan perdagangan) USD 1 miliar, USD 3 miliar sebagai CSF, dan USD 6 miliar sisanya untuk pembiayaan proyek-proyek di negara anggota. Untuk trade financing, diharapkan dalam lima tahun mendatang diharapkan bisa berkembang menjadi USD 15 miliar. Kuroda mengatakan negara-negara berkembang tetap membutuhkan pendanaan untuk membangun infrastruktur.

Investasi jangka panjang tetap dibutuhkan untuk mencapai Tujuan Pembangunan Millennium (MDGs). “Ini dibutuhkan di banyak negara dan kawasan,” kata Kuroda. Dia menambahkan, banyak negara di kawasan Asia dan Pasifik yang telah memberikan paket stimulus yang cukup besar, termasuk untuk infrastruktur. Kuroda berpendapat pembiayaan seperti itu akan sangat penting untuk bidang-bidang seperti energi bersih dalam mengantisipasi emisi karbon di Asia. Di sisi lain, para Menteri Keuangan se ASEAN kemarin berkumpul untuk membahas respons kawasan ini terhadap krisis keuangan dunia. (sof)


cmyk

LFP

12

Soccer

Pontianak Post

l

Minggu 3 Mei 2009

Park Ji Sung

Empat Tahun Lagi di MU +

WAJAHAsia, khususnya dari Korea Selatan (Korsel), masih akan menghiasi skuad Manchester United. Itu merujuk kepada Park Ji Sung yang dikabarkan meneken perpanjangan kontrak empat tahun ke depan dengan United kemarin (2/5). Berarti, pemain tengah 28 tahun itu akan bertahan di Old Trafford, kandang United, hingga pertengahan 2012. Sebagaimana dilansir The Sun, kontrak lama Park sejatinya baru akan habis di akhir musim depan atau pertengahan 2010. Tapi, pelatih United Sir Alex Ferguson telah lama mengusulkan agar Park segara disodori kontrak baru. “Secara lisan sudah terjadi deal dan Park bisa meneken kontrak baru akhir bulan ini atau paling lambat Juni nanti,” kata sebuah sumber di United. Dalam kontrak barunya, Park akan menerima gaji 50 ribu pounds atau sekitar Rp795 juta dengan kurs 1 pounds = Rp 15.815 per pekan. “Saya tidak punya alasan untuk pindah karena saya bermain di klub terbaik dunia,” tandas Park dalam kesempatan terpisah kepada MUTV Online. ParkbergabungdenganUniteddariPSVEindhoven di musim panas 2005 dengan fee 4 juta pounds (sekitar Rp 63,6 miliar). Sejak bergabung, pemain dengan 77 caps bersama timnas Korsel itu mampu mencuri perhatian publik Old Trafford. Musim ini, Park telah bermain 34 kali bagi United di berbagai ajang dengan koleksi dua gol. Satu gol krusial dilesakkan Park saat United berhasil menahan imbang Chelsea 1-1 di Stamford Bridge di ajang Premier League. Tak heran jika Park dinobatkan sebagai Man of The Match dalam laga pada 21 September 2008 itu. Hingga kini, Park tercatat telah 117 kali tampil bersama United dan mengemas sepuluh gol. (dns) Liga Inggris

Kelasemen Sementara 1. Man United 33 24 5 4 61-23 77 2. Liverpool 34 21 11 2 66-26 74 3. Chelsea 34 21 8 5 56-20 71 4. Arsenal 34 18 11 5 60-32 65 5. Aston Villa 34 15 10 9 50-44 55 6. Everton 34 14 11 9 48-36 53 7. Fulham 34 12 11 11 34-28 47 8. West Ham 34 12 9 13 38-38 45 9. Man City 34 13 5 16 53-45 44 10. Tottenham 34 12 8 14 41-41 44 11. Wigan 33 11 8 14 31-38 41 12. Stoke City 34 10 9 15 33-49 39 13. Bolton 34 11 5 18 40-51 38 14. Portsmouth 34 9 11 14 35-50 38 15. Blackburn 34 9 10 15 37-55 37 16. Sunderland 34 9 8 17 31-46 35 17. Hull City 34 8 10 16 37-59 34 18. Newcastle 34 6 13 15 37-53 31 19. Middlesbrough 34 7 10 17 25-49 31 20. West Bromwich 34 7 7 20 33-63 28

Owen

Newcastel

+

Torres

Liverpool

Tekanan Balik The Reds Liverpool

v

Premier League

LIVERPOOL “Kemenangan Manchester United atas Middlesbrough kemarin WIB (2/5) memberi tekanan balik kepada Liverpool. Dengan gap enam poin (74-80) dan United surplus satu pertandingan, The Reds “ julukan Liverpool “ dituntut mengalahkan Newcastle United di Stadion Anfield malam nanti (siaran langsung ESPN-Aora pukul 19.30 WIB). “Manchester United berada dalam posisi menguntungkan, tapi kami masih akan terus memberikan perlawanan hingga akhir musim,” kata Rafael Benitez, arsitek Liverpool, sebagaimana dilansir LFC Online. Kekuatan tuan rumah malan nanti kembali lengkap setelah skipper Steven Gerrard siap dimainkan setelah pulih dari cedera pangkal paha. Garagara cedera itu, gelandang 28 tahun itu harus absen di empat laga terakhir The Reds. “Gerrard sudah fit. Tim kami bermain cukup bagus di saat Gerrard

Newcastle

absen. Tapi, dengan kehadirannya kembali, kami lebih senang karena dia adalah pemain yang bisa mengubah keadaan dan krusial bagi tim,” terang Benitez sebagaimana dilansir BBC. Sementara dari kubu tamu, Newcastle tidak bisa diperkuat dua pemain belakangnya, Steven Taylor (engkel) dan Jose Enrique (hamstring). Kondisi itu bisa menyulitkan pelatih Newcastle Alan Shearer yang dibebani tugas mempertahankan The Magpies “ julukan Newcastle “ bertahan di Premier League. Di sisi lain, laga di Anfield bakal menjadi momen nostalgia penyerang sekaligus kapten Newcastle, Michael Owen. Tapi, faktor itu justru berpotensi menjadi bumerang bagi Owen karena Shearer mengatakan bakal mencadangkan penyerang 29 tahun itu dengan alasan tekanan psikologis. “Saya tidak meragukan ketangguhan mental seorang Michael Owen. Tapi, dia pernah menjalani momen

terbaiknya di Liverpool dan itu bisa memengaruhi penampilannya yang memang belum kembali di puncak (Owen hanya mengemas satu gol sejak Januari, Red),” tutur Shearer kepada The Sun. (dns/aw)

Susunan Pemain Liverpool (4-2-3-1) : 25-Reina (g); 17-Arbeloa, 23-Carragher, 37-Skrtel, 12-Aurelio; 14Xabi Alonso, 20-Mascherano; 18-Kuyt, 8-Gerrard”, 11-Riera; 9-Torres Pelatih : Rafael Benitez Newcastle United (4-4-2) : 13-Harper (g); 21-Beye, 2-Coloccini, 12-Bassong, 30-Edgar; 18-Gutierrez, 22-Butt, 8-Guthrie, 11-Duff; 10-Owen”, 9-Martins Pelatih : Alan Shearer

Asian Handicap Liverpool v Newcastle

0 : 1 3/4

rEAL bETIS v aTLETICO mADRID

Partai Beda Misi +

cmyk

SEVILLA “ Liga Primera tinggal menyisakan lima pertandingan lagi. Jika persaingan menjadi juara mutlak menjadi miliki Barcelona dan Real Madrid, persaingan menghindari degradasi berjalan panas dan melibatkan banyak tim. Sepuluh tim urutan terbawah saat ini masih berpeluang terjun ke jurang degdrasi. Sebab, perolehan poin tim-tim tersebut tidak terpaut jauh. Tim penghuni posisi ke-18 klasemen sementara, Sporting Gijon, sementara hanya terpaut tujuh poin dari peringkat ke-11 Athelic Bilbao (lihat grafis klasemen). Jika ingin lolos, maka jalan satusatunya bagi tim papan bawah dan penghuni zona degradasi itu adalah terus menang atau menghindari kekalahan di lima laga sisa. Misi itulah yang akan diwujudkan Real Betis saat menjamu Atletico Madrid dini hari nanti ( siaran langsung RCTI pukul 02.00 WIB). Saat ini Betis berada di posisi ke-14 dengan pin 37 atau hanya unggul empat poin dari penghuni teratas zona degradasi. Meski main di kandang sendiri, Stadion Manuel Ruiz de Lopera, bukan pekerjaan mudah bagi Betis untuk mengamankan poin sempurna. Sebab, selain diatas kertas kekuatan tim tamu lebih tangguh, Atletico juga datang dengan misi menang agar bisa semakin mendekati zona Champions. “Kami belum mencapai apa yang kami inginkan. Kami harus tetap bekerja keras sampai akhir nanti,” cetus Jose Maria Nogues, pelatih Real Betis seperti dilansir Yahoosports. Menjamu Atletico dini hari nanti, Beticos del Universo, sebutan Real Betis, sudah pasti tidak bisa memainkan dua pilarnya karena cedera.Yaitu Mehmet Aurelio dan Sergio Garcia. Sementara itu, bertandang ke

Diego Forlan

Manuel Ruiz de Loperaa, Atletico datang membawa bekal positif. Yaitu kemenangan tiga kali di empat pertandingan terakhirnya. Pelatih Abel Resino yakin melihat performa timnya saat ini, tim besutannya bisa meraih jatah satu tiket Liga Champions di akhir musim nanti. “Masih ada lima sisa pertandingan dan segala sesuatu bisa terjadi. Yang pasti kami akan terus mencoba memaksimalkan peluang yang kami miliki,” cetus Resino seperti dilansir situs Goal. Kabar baik menyertai keberangkatan Ateltico ke Kota Sevilla. Bomber Sergio Aguero yang mendapat cedera ringan saat Los colchoneros, sebutan Atletico Madrid menang 3-1 atas Sporting Gijon pekan lalu saat ini sudah fit dan siap diturunkan. Dalam latihan terakhir, penyerang asal Argentina itu sudah berlatih normal dengan para pemain yang lain. Atletico Madrid punya catatan bagus saat bertandang ke markas Real Betis. Dalam dua kunjungan terakhir, rival sekota Real Madrid itu selalu pulang dengan membawa poin sempurna. (ali)

Marcello Lippi

Milan Sudah Terlambat PERFORMA AC Milan terus membaik dalam beberapa pekan terakhir. Mereka kini hanya tertinggal tujuh angka di belakang Inter Milan dalam perburuan scudetto. Tapi, bagi Marcello Lippi, peluang Milan sudah habis. Pelatih Timnas Italia itu menyakini, Rossoneri (julukan Milan) tidak bisa menyalip Inter dan tampil sebagai juara. Paling banter mereka hanya finis di posisi kedua klasemen Serie A. Lippi menilai, langkah Inter hanya sedikit terhambat. Sekarang Milan berada di posisi kedua dengan 67 poin, sedangkan Inter telah mengoleksi 74 poin. Sudah begitu, hanya tersisa lima pertandingan sebelum musim ini berakhir. Itu belum ditambah dengan hasil Inter versus Lazio, dini hari tadi. “Rossoneri telah menampilkan permainan yang indah belakangan ini. Sekelipun menghadapi banyak masalah sepanjang musim ini, mereka terus melanjutkan perjuangan mereka untuk merebut gelar hingga hal secara matematis tidak mungkin,” kata Lippi, kepada La Gazzetta dello Sport. “Meski mereka berusaha keras, saya yakin bahwa sudah terlambat bagi Milan untuk tampil sebagai juara di Serie A. Impian mereka scudeto telah berakhir,” ungkap pelatih yang membawa Italia juara Piala Dunia 2006 itu. Secara matematis, Milan masih punya peluang mengejar Inter, tapi berat. Apalagi, dalam lima partai terakhir di Serie A, Milan akan menghadapi lawan yang tidak ringan. Termasuk pada laga malam nanti kontra Catania. Setelah itu, Paolo Maldini dkk harus menghadapi lawan-lawan seperti Juventus pada 10 Mei, Udinese pada 17 Mei, AS Roma pada 24 Mei, dan pada partai pemungkas, 31 Mei nanti, Milan harus bertandang ke Artemio Franchi menantang Fiorentina. Sementara itu, Nerazzurri (julukan Inter) mendapatkan lawan yang lebih ringan. Setelah menghadapi Lazio, dini hari tadi, Inter akan menghadapi Chievo Verona pada 10 Mei, Siena pada 17 Mei, Cagliari pada 24 Mei dan diakhiri dengan Atalanta pada 31 Mei. (ham)

Susunan Pemain Real Betis ( 4-4-2) : 1-Ricardo, 23-Nelson, 4-Juanito, 2-Melli, 3-Vega (LB),14- Capi, 8-Arzu, 17-Oliveira, 20-Emana, 11Gonzalez,10-Edu Cadangan : 13-Casto, 25-Odonkor, 6-Ilic, 27Juande, 5-Rivas,7-Juanma, 18-Rivera Pelatih : Jose Maria Nogues

Atletico Madrid (4-4-3) : 25-Franco, 5-Heitinga, 17-Ujfalusi, 21-Perea, 3-L”pez, 12-Assuncao, 8-Garc”a, 20-Sim”o, 11Rodr”guez, 7-Forlan, 10- Aguero Cadangan : 1-Coupet, 22-Iba”ez, 24-Camacho, 4-Pernia, 19- Cuevas,14-Pongolle, 16-Banega Pelatih : Abel Resino

+


KOMPOR gas mini

menjadi pilihan Fachruddin Lubis dan istrinya, Fauziah sebagai tanda mata pemenang undian Nouvelle. Meski belanja tanpa kehadiran anak tunggal mereka yang saat itu sedang berkuliah, namun acara belanja tetap seru karena ikut mengajak serta kerabatnya.

F

Fahrozi, Pontianak.

achrudin Lubis (58) dan sang istri, Fauziah (54) datang ditemani adik sepupunya Erlina, bersama anaknya, Sari Daulay (12). Begitu tiba di supermarket dan waktu belanja dimulai, mulailah mereka berempat menyusuri lorong demi lorong. Barang pertama yang masuk ke troli adalah gula, kemudian menyusul barang demi barang yang semakin memenuhi kereta belanjaan. Waktu yang disediakan selama 15 menit dimanfaat-

kan mereka dengan baik. Keluarga ini kompak dan berjalan beriringan, dengan penuh semangat.

TANDA MATA: Kompor gas mini yang sengaja dibeli sebagai kenangankenangan karena memenangkan undian Nouvelle.

“Saya cuma menemani dan bantu menghabiskan voucher,” kata Erlina, sepupunya tersenyum. Beragam jenis belanjaan mereka beli. Sebagian besar berupa sembako. Barang yang paling diincar untuk dibeli adalah kompor gas mini. “Kompor ini akan dipakai untuk memasak, dan juga sebagai kenangkenangan dari undian Nouvelle ini,” ungkap Fauziah. Suasana ceria terasa

13

Lembar Baru Keluarga Baru

sempat menjadi tontonan para pengunjung Mitra Anda dan para pramuniaga yang sedang bertugas. Selain itu terlihat juga percakapan kecil denga pengunjung Mitra Anda lainnya. “Kebetulan tadi ketemu anak didik bapak di Kantor dan juge ketemu kawan pergi haji kemarin,” tambahnya. Karena keluarga terlihat agak buruburu – maklum diburu deadline, jepretan fotografer Pontianak Post yang terus mengiringi, juga ikut menarik perhatian pengunjung supermaket. Beberapa di antaranya bahkan sempat bertanyatanya. “Ini pemenang Nouvelle di Koran itu ya,” tanya salah seorang pengunjung. Beberapa pramuniaga juga sesekali menyemangati keluarga Fachrudin. “Saya senang sekali menang undian ini. Benarshando safela/PONTIANAK POST benar tak disangka,” ucapnya ketika ditanya pendaplihan barang-barang yang atnya usai berbelanja. Anggota akan dibeli. Mereka selalu keluarga lain pun ikut menyatasaling bertanya pendapat. Kesibukan mereka berbelanja kan rasa senangnya. (*) menyelimuti selama proses belanja berlangsung. Kekompakan keluarga ini semakin terlihat di saat pemi-

Kompor Gas untuk Tanda Mata

shando safela/PONTIANAK POST

Pontianak Post - Minggu 3 Mei 2009

n uvelle

BERDUA:

Pasutri ini hanya berbelanja berdua tanpa ditemani anak tunggal mereka, Fachrurrozi yang saat bersamaan sedang kuliah.

Daftar Belanja Keluarga Ir. Fachrudin L. HT/BF jumbo Silver queen white KG short cake coklat Monde lemon pie Kompor gas oxone Loyang bulat nadir Coca cola /local Indomilk skm putih Gas oxone Capilano’s cappuccino Nissin butter coconut Yeo’s grass jelly Paseo family soft pack HS. Sugar cracker veg HT. mini cracker veg Fox’s crystal mini KG short cake coklat Silver queen cashew Paseo soft pack ultra Syrup marjan vanilla Aqua mizone passion fruit ABC sambal asli Baygon cair Kapas selection Cussons hand soap r’berry kiwi Attack colour Garam lososa Gulaku tebu murni Tropical ref 2 lt pouch Yuri hand soap ref Viva milk cleanser cucumber Viva astringen Lifebuoy soap ABC tomato ABC kecap manis Dahlia K-24/G Lifebouy soap

Sub total Bayar Kembali

16.000 18.000 5.700 5.200 171.500 52.500 11.000 14.800 12.000 9.000 28.900 7.000 12.500 29.400 25.000 4.400 5.700 34.000 11.500 14.500 5.800 8.200 15.500 5.200 11.000 35.600 24.600 16.000 46.400 10.800 3.500 3.300 6.000 7.700 6.500 5.300 2.000

707.500

720.000 12.500

Reward Pembaca Setia

F

achrudin Lubis (58) dan keluarga, sudah sejak lama mengenal Pontianak Post, media pertama dan terutama di Kalimantan Barat. Sejak tahun 1985, masih memakai nama Akcaya, sudah menjadi pembaca setia

diselenggarakan pun tak luput diikuti, sampai akhirnya mereka beruntung menjadi pemenang undian Nouvelle yang merupakan kerjasama Pontianak Post dengan Mitra Anda. Di samping menjadi pelanggan setia Pontianak Post, keluar-

profil keluarga Suami Ir Fachrudin Lubis (58) Pekerjaan: Dosen Istri Fauziah (54) Pekerjaan: PNS Anak Fachrurrozi (20) Alamat Jalan Silat Baru K 47 Komplek Untan Langganan Pontianak Post B.023.01.028 No. Card Mitra Anda 88001258

shando safela/PONTIANAK POST

BELANJA: Tak canggung lagi di Mitra Anda, karena sering berbelanja barang di supermarket ini dan harganya pun bersaing.

koran tersebut. “Sudah lama sekali saya berlangganan. Waktu itu nama Pontianak Post masih Akcaya,” katanya. Sejak saat itu, Pontianak Post-lah yang menjadi penyuplai berbagai informasi dan hiburan bagi ia sekeluarga. Semua rubrik yang ada, mulai dari berita Nasional, Metropolis, X-presi, Soccer sampai Dugem, disantap habis secara bergiliran setiap hari. Undian-undian yang

ga ini pun sudah terbiasa berbelanja keperluan sehari-hari di Mitra Anda. Swalayan ini dipilih lantaran berlokasi tak jauh dari kediaman mereka. Selain itu, juga karena Mitra Anda menawarkan barangbarang yang lengkap

dengan harga bersaing. Suasana belanjanya pun juga dirasakan menyenangkan. “Kami memang selalu belanja di sini,” ungkap Fachrudin. (fah)

Rezeki Keluarga yang Disyukuri

F

auziah (54), memang rajin memotong undian yang ada di koran Pontianak Post. Sejak Januari kirim kupon, baru kali ini mereka menang. Tak heran jika kesempatan berharga tersebut disambut dengan penuh kebahagiaan. “Saya yang rajin ngirim kupon, anak saya laki-laki mana mau gunting-gunting kupon. Menang ini karena dia yang ngirim,” kata Fachrudin. Menurutnya, untuk memenangkan undian Nouvelle, ia sudah mengirimkan berlembar-lembar kupon. “Kalau undian lain sering juga ikut, tetapi belum beruntung dapatkan kesempatan,” ujar pria yang menjadi Dosen Teknik di Untan tersebut. Sang istri, Fauziah memang terlihat menikmati suasana belanja tersebut. Beberapa waktu sebelum dikabari panitia bahwa mereka menang Nouvelle, Yohana sempat berniat untuk mengirim ulang kupon undian. Dia sudah telanjur berpikir bahwa kupon-kupon yang sudah dikirimkan pekan lalu tidak menang. Dengan mengirim sekali lagi, dia berharap bisa menang. “Sekarang saya bersyukur, ini merupakan rejeki keluarga. Mudah-mudahan masih ada kesempatan lagi, boleh nggak menang dua kali?” tanya Fauziah. Setelah dijelaskan bahwa panitia memberi kesempatan kepada pelanggan yang belum menang dulu, barulah

ia bisa mengerti dan memaklumi. Dan program berhadiah lainnya yang sedang diincar keluarga mereka adalah Family Day, karena mereka belum pernah menang di even khusus kerjasama antara Pon-

shando safela/PONTIANAK POST

KERABAT:

Membeli barang pecah belah, Fauziah pun meminta pendapat dari sepupunya.

tianak Post dengan Hotel Orchardz tersebut. “Semoga saja setelah menang di Nouvelle, bisa menang lagi di Family Day,” lanjut Fauziah sembari berharap, agar terus diadakan acara semacam ini, karena ini merupakan sebuah pendekatan kepada masyarakat. (fah)


Jawa Pos

14

. Selasa

TECHNO TechnO

28 April 2009

Pontianak Post

35

Minggu 3 Mei 2009

TECH CRAZY

Kirim Ciuman Jarak Jauh

SEPASANG kekasih yang men jalin hubungan jarak jauh sering bilang long distance is killing me. Iya, jauhnya jarak bikin satu sama lain jadi susah berinteraksi. Ingin mengecup dahi atau pipi pasangan jelas tidak mungkin karena bertemu saja susah. namun, perkembangan teknologi menjawab masalah tersebut. Saling berkirim ciuman jarak jauh sekarang dimungkinkan berkat perangkat bernama KissPhone. Sesuai namanya, bentuk alat itu mirip telepon. namun, ada tombol tambahan berbentuk bibir berwarna pink di bagian bawah. Tombol tersebut menjadi perantara user untuk menerima atau mengirimkan ciuman. Untuk menggunakan KissPhone, GIZMAG HILANGKAN KANGEN: Kecup user cukup mengecup tombol tombol bibir pada KissPhone. bibir. Alat itu akan mengukur dan merekam kecepatan, suhu, serta tekanan mulut saat mencium, yang kemudian dikirimkan ke perangkat KissPhone milik pasangan yang dituju. Selain itu, alat tersebut bisa meninggalkan dan menerima ciuman lewat mesin penjawab, mengulang ciuman yang tersedia dalam memori telepon, atau meneruskan ciuman ke beberapa orang. Sayang, tidak ada keterangan lebih lanjut mengenai harga yang dipatok untuk seperangkat KissPhone. (kiy/gizmag/rum)

TECH NEWS

HERRY S.W.

SESAMA CANDY BAR: Lenovo i909 (kiri) dibekali gaming keypad, Mito 299 punya fitur ramalan.

Game Nyaman, Ciamsi Bisa

THOMAS BREGARDIS/AFP

Mampu Melotot dan Mengernyit

INTERAKTIF: Seorang anak memandangi Nexi dalam pameran teknologi yang digelar di Laval, pada 22 April lalu.

ILUSTRASI:ARYO/DETEKSI

HP Geser Dell di Pasar PC

HEWLETT-PACKARD (hP) menjadi raja baru industri personal computer (Pc) di Amerika Serikat. hP berhasil menggeser Dell yang selalu bertengger di posisi puncak. hal itu merupakan yang pertama sejak penguasaan pasar Pc yang selalu didominasi Dell Inc, pada 2001 hingga saat ini. Berdasar riset dari Gartner Inc, sebuah perusahaan riset di Stamford, hewlett-Packard co, yang lebih dulu dikenal sebagai produsen Pc terbesar di dunia, telah mengantongi total 27,7 persen pangsa pasar Pc di Amrik. Jumlah itu lebih tinggi daripada angka perolehan Dell, yang hanya berhasil meraup 26,2 persen pangsa pasar. Dalam penelitian terpisah, perusahaan riset IDc juga menyatakan hP sebagai market leader industri Pc di Amrik. Disinyalir, keunggulan hP tersebut disebabkan harga produkproduk desktop Pc hP relatif lebih murah ketimbang Dell. Di saat kondisi ekonomi sedang limbung seperti saat ini, sulit bagi masyarakat membeli barang yang mahal. Padahal, benda-benda seperti desktop Pc dan laptop masih terus dibutuhkan. “Produk yang menawarkan harga murah akan terus berkembang. Dan, untuk di kelasnya, hP sukses menjadi yang terbaik,� terang Mikako Kitagawa, analis dari Gartner, dalam keterangan resminya. (kiy/bs/rum)

nexi, sang Robot ekspresif dari MIT ILMUWAN di bidang robotik selama ini selalu menghadapi tantangan besar. Yakni, bagaimana membuat robot humanoid yang mampu menirukan ekspresi manusia. Banyak robot yang punya kekuatan fisik jauh melebihi manusia. namun, tidak banyak yang bisa seekspresif anak Adam. Salah satu yang coba menaklukkan tantangan itu adalah para ilmuwan dari Massachusetts Institute of Technology (MIT) di Amerika Serikat. Mereka membuat robot bernama nexi. Tinggi nexi hanya sebesar seorang anak berusia tiga tahun. Tubuhnya terdiri atas kepala dan badan. Bagian kepala dirancang MIT bersama Xitome Design, sedangkan chasis badan nexi memakai uBot5 mobile manipulator buatan perusahaan UMASS Amherst. Kepala nexi mirip kepala manusia yang gundul dengan warna putih. Bagian wajahnya memiliki elemen-elemen yang membentuk ekspresi pada wajah manusia. Yakni, alis, rongga mata, bola mata, kelopak mata, dan rahang. Bagian wajahnya memiliki 15 derajat

ccD dengan sensor cahaya pada bola mata serta kamera inframerah pada bagian kening. Selain itu, di kepala terdapat empat mikrofon untuk mendukung pemrosesan suara. nexi juga dapat memperkenalkan dirinya sendiri. Gerak leher nexi juga fleksibel. Leher nexi mampu bergerak dalam empat derajat kebebasan. Dengan demikian, robot tersebut bisa menggeleng, mengangguk, atau mengarahkan kepalanya ke satu arah dengan kecepatan yang sama dengan kecepatan gerak leher manusia. Lengan nexi mampu digerakkan ke empat arah. Jika digunakan secara bersama-sama, dua lengannya mampu mengangkat beban hingga 5 kilogram. Bagian pergelangan tangannya mampu berputar dan bergerak ke beberapa arah. nexi punya tangan yang terdiri atas empat jari, yakni jempol, telunjuk, serta dua jari lain. Jempol dan telunjuk bisa bergerak mandiri, sedangkan dua jari lain selalu bergerak bersama-sama. Sehingga, nexi mampu melakukan gerakan menggenggam atau berjabat tangan. Badan nexi terbungkus plastik yang mampu mengenali sentuhan kulit manusia. Dua roda di badannya membuat nexi mampu berjalan secepat langkah manusia. (aul/bs)

NEXI ROBOT Bisa memeragakan banyak ekspresi mimik wajah, mulai menangis, tertawa, bersedih, kecewa, terkejut, takjub, kaget, meremehkan, dan mengerling nakal Mampu berlari dengan cepat melalui dua roda Bisa mengenali benda-benda melalui sensor di tubuhnya Dapat merekam kondisi sekitar dengan kamera CCD Walau kondisi gelap, robot ini juga tetap dapat “melihat�, karena dilengkapi dengan kamera inframerah. Ekspresi emosi didukung cahaya yang berubah-ubah dari bola matanya. Ada empat buah mikrofon yang digunakan untuk pengolahan audio. (aul/bs/rum)

kebebasan yang bisa menirukan sejumlah ekspresi manusia. nexi bisa terbelalak, mengernyit, tertawa, bahkan memelototi seseorang atau objek dalam waktu lama, seperti manusia yang sebal. Pada bagian kepala nexi, juga terdapat perangkat input perintah. Yakni, kamera

KALAU selama ini Anda sudah mengenal Lenovo sebagai merek laptop, kini Anda juga perlu mengetahui bahwa ponsel bermerek sama mulai beredar di tanah air. Ponsel Lenovo i909 merupakan ponsel single on GSM 900/1800/1900. Layarnya memanfaatkan LcD TFT 262.144 warna 2,6 inci. Ponsel bermemori internal 23 MB dan slot microSD itu menggunakan chip audio Yamaha. Manfaat nyata yang bisa dirasakan, suara yang dihasilkan i909 lebih kaya dan detail daripada beberapa tipe ponsel bermerek lokal. Paket penjualan i909 termasuk gaming keypad. Sayang, i909 hanya menyertakan game Tetris sehingga pengguna tidak akan bisa menikmati gaming keypad secara maksimal. Kamera dua megapiksel, blacklist, bluetooth, dan radio FM yang siarannya bisa direkam merupakan sebagian fitur lain i909. harga jual i909 mulai Rp 1,55 juta hingga Rp 1,593 juta. Sementara itu, Mito 299 lebih menonjolkan dimensi fisik yang tipis, bodi dengan lampu berwarnawarni, dan fitur ramalan. Fitur ramalan di ponsel dual on GSM-GSM itu bukan mengacu pada zodiak maupun shio, melainkan ciamsi. ciamsi biasanya dilakukan di tempat ibadah tri dharma atau kelenteng. Sebuah wadah kayu berisi puluhan batang kayu tipis panjang harus digoyangkan sampai satu di antaranya terjatuh. Di 299, pengguna harus menggoyangkan ponsel berkali-kali. Sebagian spesifikasi 299, di antaranya, layar sentuh 2,4 inci 65.536 warna, buku telepon 500 nama multiple entry, GPRS, MMS, dan bluetooth. Kapasitas memori internalnya hanya 761 KB. Dengan begitu, pemanfaatan slot microSD, tampaknya, merupakan suatu keharusan. Kamera beresolusi 1,3 megapiksel terdapat di sisi belakang ponsel berharga jual Rp 1,1 juta tersebut. Kekurangan utama 299, menurut penulis, proses menjepret alias capture kamera sangat lambat. Saat memotret objek tak bergerak di luar ruangan pun, pengguna harus menanti sekitar empat detik. Bayangkan, betapa banyak momen menarik yang potensial hilang. (Herry S.W./rum)

GIZMAG

BISA TAMPILKAN E-MAIL: Dengan SpacePilot Pro, pengguna bisa mengakses Outlook e-mail.

MOZILLA

DIKEMBANGKAN: Tampilan Firefox 3.1, yang diubah jadi Firefox 3.5.

Firefox 3.5 Beta 4 Rilis Minggu Ini

BERITA terbaru dirilis Mozilla Foundation, pengembang web browser Mozilla Firefox. Versi beta 4 Mozilla Firefox 3.5 dikabarkan akan dirilis minggu ini. namun, belum ada tanggal rilis yang pasti. Beta 4 merupakan versi uji coba terakhir sebelum Mozilla Firefox 3.5 dirilis. Firefox 3.5 menjanjikan beberapa fitur yang sebagian besar menggunakan teknologi hTML 5. Mozilla mengklaim bahwa Firefox 3.5 akan memberikan kinerja, keamanan, dan pengalaman web browsing yang lebih baik. Firefox 3.5 juga bekerja dua kali lebih cepat daripada Firefox 3.0 dan sembilan kali lebih cepat ketimbang Firefox 2.0. Beberapa fitur tambahan juga bakal ditanamkan dalam Firefox 3.5. Salah satunya fitur private browsing yang membuat pengguna mampu mencegah aktivitas browsing terekam dalam browser. Sehingga, situs apa saja yang sebelumnya dikunjungi oleh user tidak bisa ditampilkan kembali oleh orang lain. Jadwal rilis Mozilla Firefox 3.5 selama ini telah mengalami beberapa kali penundaan. Awal tahun ini saja, Mozilla telah dua kali menunda perilisan Firefox 3.5 Beta 3, versi pendahulu Beta 4. Penundaan itu disebabkan pada pembenahan perangkat TraceMonkey. Perangkat inilah yang membuat kinerja Firefox 3.5 jadi lebih cepat. Mozilla Firefox 3.5 sendiri awalnya akan dirilis dengan nama Firefox 3.1. namun, nama itu diganti menjadi Firefox 3.5 supaya konsumen dapat mengetahui perbedaan signifikan antara versi 3.0 dan 3.5. (kiy/yahoonews/rum)

BERAGAM EKSPRESI NEXI

Dari kiri, merengut sedih, serius mendengarkan sesuatu, membelalak, dan mengernyit penasaran.

Permudah Olah Limbah Rumah Tangga SUMBER pencemaran lingkungan tidak hanya berasal dari limbah industri, tapi juga sampah rumah tangga. Salah satu cara untuk mengatasi masalah itu adalah mengolahnya jadi kompos. namun, cara itu kerap menimbulkan bau tak sedap, serta membutuhkan waktu yang cukup lama. natureMill menawarkan produk mereka untuk menanggulangi masalahan itu. Mereka menciptakan tong sampah yang sekaligus merupakan alat pengolah sampah rumah tangga yang higienis. Kita cuma perlu PRAKTIS: NatureMill Composter mampu mengolah sisa makanan dalam dua minggu.

GIZMAG

mengingat untuk membuang sampah ke dalam kabinet atas perangkat itu. Alat tersebut memiliki filter yang berfungsi untuk menyaring bau tak sedap. Dengan begitu, pembusukan akan bebas dari bau dan kedatangan serangga-serangga pemakan sampah. Dalam waktu dua minggu, sisa makan malam kita akan diubah natureMill composter menjadi kompos yang subur . natureMill composter didesain dengan tampilan modern. Mirip kotak sampah biasa dan memiliki tutup. Dengan begitu, alat tersebut bisa diletakkan di mana saja. Sebuah natureMill composter dijual mulai USD 299 atau sekitar Rp 3,2 juta. (pna/bs/rum)

Pengontrol 3D dengan LCD SALAH satu perangkat teknologi yang masa pakainya diramalkan tinggal sebentar adalah mouse. namun, berbagai produsen masih terus membuat mouse dengan fasilitas tambahan. Salah satunya adalah SpacePilot Pro, 3D dari 3D connexion. Sekilas, perangkat itu mirip controller arcade games jadul. Ada tuas di bagian tengah dan beberapa tombol di kiri dan kanan tuas. namun, alat tersebut terhitung canggih, terutama jika digunakan para desainer yang biasa memakai model 3D. SpacePilot Pro dirancang untuk menyajikan akses yang lebih mudah terhadap aplikasi-aplikasi 3D. Controller di tengahnya berfungsi untuk menggerakkan model ke kiri, kanan, naik, turun, bahkan memiringkan dan memutar model. Tombol-tombol kecil di sekitar controller disebut aplet dan memiliki sejumlah fungsi. Di antaranya, untuk mengakses Outlook Mail, kalender, RSS Feeds, serta Function Keys. Yang paling menarik dari SpacePilot Pro adalah LcD berukuran 320 x 240 piksel. Layar itu berfungsi menampilkan berbagai menu, kalender, dan e-mail. Seperangkat SpacePilot Pro ditawarkan seharga USD 499 atau sekitar Rp 5,5 juta. (aul/bs/rum)

JOURNALIST BLOG COMPETITION - STUDY TOUR IN PERTH

Masak Bareng host Parent sebelum Pulang ke Indonesia GARA-gara terlalu menikmati semua kegiatan di Perth, nggak terasa udah delapan hari kami have fun di Aussie. Sayang, kami harus balik lagi ke kehidupan normal di Indonesia, he he he... Penginnya sih masih terus di Australia terus. Jadi, kami bisa lebih lama menikmati berbagai keindahan kota Perth. Kemarin malam kami memang baru saja sampai di Indonesia. Segudang pengalaman seru dan nggak terlupakan tersimpan rapi di benak kami. Sedih? Pasti. Sebab, kami sudah mengenal banyak teman dan saudara baru di Perth. Termasuk berkenalan dengan beberapa pengajar yang ramah-ramah. Kami semua sangat sedih harus berpisah dengan host parent masing-masing. Viva dan claudia kangen dengan keramahan Tracey dan keunikan kucingnya. Lintang

merasa berat meninggalkan rumah nyaman Mr dan Ms Mune. Moses kangen dengan makan malam yang selalu disediakan Rebecca. Yang pasti, kami bakal merindukan semua yang disediakan oleh para host parent kami selama di Perth. Malam sebelum pulang, kami juga menghabiskan waktu bersama mereka. Viva dan claudia diajak nonton acara favorit dengan host parent, World Wrestling Entertainment (WWe). Sementara itu, Lintang dibantu mengemasi barang-barangnya. Bahkan, barang bawaannya jadi bertambah. Sebab, Ms Mune memberi oleh-oleh berupa cokelat beraneka ragam. Moses beda lagi. Dia malah masak bersama Rebecca dan Barret, putranya. Mereka tampak menikmati makan malam hari itu.

DOK.PRIBADI

SEE YOU TRACEY: Dari kiri, Viva, Tracey, dan Claudia di Kings Park.

Kami nggak hanya rindu dengan keramahan para host parent. Tapi, juga suasana Perth yang nyaman. Terutama kebersihan kotanya yang bikin selalu memulai hari dengan senyum, he he he. Sistem transportasinya juga bikin kami terkesan. Kemudahan akses dan mencari trayek tujuan sangat membantu. Oya, mereka juga memiliki nama unik untuk divisi transportasi, yaitu Transperth. Semua sistemnya menggunakan cara yang modern dan praktis. Perth juga sangat menghormati pejalan kaki. hampir di setiap tempat, baik itu kota maupun dekat sekolah, selalu ada ruang untuk pejalan kaki. Selain itu, banyaknya supermarket sangat membantu. Bikin kita mudah untuk jajan, he he he. Blog harian kami sampai di sini dulu. Setelah ini, simak halaman khusus dari para jurnalis cilik yang keren-keren

ini. Bakal ada cerita dan foto-foto lebih heboh dari kami. Oya, ada satu tempat lagi yang belum kami share ke temanteman. Yaitu, sebuah pulau bernama Rottnest Island. Rottnest Island punya banyak keistimewaan, yaitu adanya binatang unik dari Australia bernama quokka. Binatang itu memang tidak seterkenal kanguru dan koala. Tapi, ia juga nggak kalah unik kok. hebatnya, dia hidup di tempat tersebut secara bebas. Tidak harus dikurung di tempat tertentu. Ingin tahu lebih lengkapnya, baca halaman spesial dari kami pada 1 Mei 2009. See you (*) Hingga 27 April, pemenang Journalist Blog Competition homestay di Perth. Mereka menyiapkan liputan khusus dari kota itu. Kolom blog hari ini merupakan edisi terakhir.


Pontianak Post

Minggu 3 Mei 2009

otomotif

15

Fitur Disamakan dengan Bugatti

Fitur Disamakan dengan Bugatti Sasis dari Aluminium Hasil Recycle D

UNIA otomotif tampaknya makin ramah dengan lingkungan. Pe­ nerapan itu juga terlihat pada Sunbeam Tiger Concept. Konsep mobil update tersebut menggunakan komponen yang terbilang aman. Salah satu komponen yang aman itu terlihat pada sasis. Rangka Sunbeam Tiger Concept berbahan aluminium hasil recycle. Beberapa bahan lain juga sangat aman. Bagian bantalan rem terbuat dari fiber alami. Untuk cat, digunakan bahan yang tidak berbahaya. Bagian ban juga mengandung kanji dari jagung. Spesifikasi mobil itu bisa dibilang tangguh. Sunbeam Tiger Concept memakan daya listrik sebesar 26 kw/jam. Baterai yang digunakan berjenis lithium titanate pack. Dengan kekuatan AC pada poros roda, mobil tersebut memiliki total berat 600 kg. Mobil tersebut mampu berakselerasi dengan kecepatan mulai 0 hingga 60 m/jam dalam waktu 2,3 detik. (ask/bs/kkn)

KETANGGUHAN dan kecepatan Bugatti Veyron kini punya saingan di laut. Ya, kendaraan saingan itu adalah XSR48. Kapal tersebut mempunyai kemampuan setara dengan supercars. Segala kemewahannya disamakan dengan Bugatti Veyron. XSR48 menggunakan mesin diesel bi-turbo tipe 11.3 L. Mobil sepanjang 48 kaki itu mampu melesat hingga kecepatan 75 knots di air. Kekuatan yang dihasilkannya mencapai 1.600 hp. Desainnya merupakan hasil kolaborasi perancang terkenal. Mereka adalah Fabio Buzzi, desainer kapal Redman Whiteley Dixon, dan perancang dari beberapa divisi angkatan laut. Jangan ragukan kekuatan bodinya. Sebab, bagian bodi terbuat dari lapisan fiber karbon superringan khas F1. Begitu pula, tampilan ruang kemudi dan dashboard. Semuanya didesain berstandar mobil “darat� F1. (ask/kkn)

Pesona Cadas Gamballa Tornado 750 GTS L

IHATLAH hasil modifikasi Gemballa pada varian mobil Porsche berikut ini. Sangat fantastis. Bodinya jadi makin berlekuk. Warna yang diusung berkarakter kukuh. Namanya pun menjadi Gemballa Tornado 750 GTS. Sentuhan cadas teraplikasi pada mobil sporty berwarna abu-abu ini. Modifikasi terbaru itu hadir dengan pengurangan bobot hingga 250 kg. Hal tersebut terjadi berkat asupan komponen ringan pada bodi berbahan serat karbon. Tak hanya itu, body kit penunjang juga sudah didesain ringan. Bentuk body kit ditunjang apron depan yang diperpanjang hingga 60 mm berikut pemasangan lip aero. Tujuan pemasangan lip itu adalah membangkitkan daya dorong ke tiap poros rodanya. Sebagai pelengkap, eksterior mengadopsi side skirts agresif. Tampilan belakangnya dibedah, berikut spoiler bawah, serta perluasan skirt belakang hingga 40 mm dan tongkrongan diffuser balap model terbaru.

Pada lampu belakang, dipilih model dua bulatan kembar sebagai penghiasnya. Hal itu tentu memberi dampak berbeda. Ditambah lagi sistem exhaust performa tinggi guna peningkatan tenaga maksimalnya. Bertolak menuju bagian bawah kap mesin, tersimpan mesin besar berkonfigurasi V8 yang dicangkok bersamaan dengan kataliser, exhaust, dan header model balap terbaru. Hal itu bukanlah tanpa hasil, mengingat keluaran tenaga yang mampu ditembus menyentuh angka 750 hp (552 kW) pada putaran 6.400 rpm. Torsi maksimun yang bisa dicapai berkisar di angka 1.050 Nm pada putaran 3.200 rpm. Lanjut mengulas akselerasi, waktu tempuh dari kondisi diam sampai 100 km/h bisa dikunci dalam 4,3 detik. Itu lebih cepat 0,2 detik bila dibandingkan BMW X6 dan X5. Batas kecepatan maksimum mobil itu adalah 300 km/h. Di dalam velg, Gemballa memasang rem 6 piston kaliper depan 420 mm. (aul/bs/nor)


Pontianak Post

16 Hampir setiap wanita ingin terlihat sempurna di hari pernikahan mereka, tapi kulit anda mungkin tidak bisa berkompromi. Berikut ini adalah cara sederhana untuk memperbaiki “kerusakan” itu dan membantu anda melewati dilema masalah kecantikan dihari pernikahan anda. - Lingkaran Mata Untuk menutupi lingkaran dibawah mata, pilih concealer dengan warna lebih ringan dari foundation anda. Concealer cenderung memperjelas kerutan disekitar mata anda. Oleh karena itu, jika anda memiliki garis-garis halus atau kerutan disekitar mata anda, aplikasikan dasar riasan untuk menutupi kerutan terlebih dulu sebelum mengaplikasikan concealer. Gunakan kuas datar dan kecil untuk mengaplikasikan concealer pada daerah yang gelap. Jangan gunakan terlalu banyak dan pastikan untuk menyapukannya dengan baik. Tambahkan bedak tabur dengan warna ringan sebelum mengaplikasikan foundation normal anda. - Noda di Wajah Banyak calon pengantin wanita memiliki noda di wajah ketika hari pernikahan sudah dekat dikarenakan stres. Jika saat bangun tidur anda melihat jerawat di wajah anda, jangan panik. Dan jangan tergoda untuk memegang apalagi memencetnya. Bersihkan wajah anda seperti biasanya dan oleskan obat jerawat

Minggu 3 Mei 2009

Bokong Kencang, Bokong Seksi

Wedding Day Beauty Tips yang sesuai. Es juga bisa membantu mengurangi peradangan. Jika anda punya cukup waktu cara yang terbaik adalah anda pergi ke dermatologis untuk mendapatkan perawatan yang terbaik untuk mengobati jerawat anda. Gunakan concealer stick warna hijau sebelum mengaplikasikan make up untuk membantu mengurangi kemerahan. Untuk mencegah timbulnya noda di wajah anda pada hari pernikahan, minumlah banyak

air putih dan tidur 8 jam setiap malam.

Ingin punya bokong sexy seperti Jennifer Lopez? Tak perlu alat mahal, tak perlu baju khusus, yang terpenting adalah pemanasan karena pemanasan inti dari semua gerakan. Percaya atau tidak, anda bisa melakukan olahraga sederhana.1. Jongkok-berdiri, latihan ini penting untuk membentuk bagian tubuh belakang anda, termasuk bokong. Terus ulangi gerakan hingga 10 kali. 2. Pergilah dari meja kerja selama mungkin karena jika rajin duduk, bokong akan terasa sakit. Penelitian membuktikan, duduk berlama-lama bisa menyebabkan ambeien, lho! Cara ini juga mampu meredakan ketegangan di sekitar bokong anda. 3. Buat posisi merangkak seperti bayi.Angkat kaki keatas. Lakukan gerakan ini selama 10 kali untuk masing-masing kaki. 4. Jaga berat badan. Ubah berat badan anda menjadi posisi ideal karena kelebihan lemak pada bokong bisa membuatnya “menjuntai” ke bawah. 5. Bila bentuk pantat besar, hindari memakai celana ketat karena akan membuat struktur bokong tertekan. Lebih baik mencari celana atau rok longgar. Toh, gerak anda juga jauh lebih nyaman. Bagaimana? Kini saatnya memiliki bokong padat, kencang dan seksi. (*/hwc)

- Sariawan Jika sariawan datang sebelum acara pernikahan anda, pada pagi hari kompres sariawan anda dengan es untuk mengurangi pembengkakan. Keuntungannya bibir anda akan terlihat bibir anda akan terlihat lebih seksi dan orang pun tidak menyadari kalau ada peradangan di bibir anda. (*/cq)

Aroma Sabun Mandi M

andi merupakan salah satu cara untuk menjaga kulit tetap sehat dan ce­rah. Tiap kali mandi, kita membasuh tubuh dengan air dan sabun supaya kotoran dan sel-sel kulit mati bisa terangkat. Ternyata, sabun mandi yang biasa kita pakai juga punya fungsi lain lho. Penasaran? Baca terus artikel ini. Di pasaran sudah banyak dijual aneka pilihan sabun mandi. Mulai yang bentuknya sabun batang sampai sabun cair yang dikemas dalam botol-botol menarik. Masing-masing menawarkan beragam aroma yang berbeda. Nah, ternyata setiap aroma punya makna sendiri-sendiri. Rose, misalnya. Aroma mawar itu bisa memperbaiki metabolisme dan sistem peredaran darah, menyeimbangkan hormon, meringankan kepekaan kulit sensitif dan alergi. Selain itu, rose bisa menciptakan suasana romantis seperti “saudaranya”, si jasmine. Hmm... Sementara itu, lemon mengandung zat yang bisa mengu-

rangi ketegangan dan antidepresi. Aroma tersebut berfungsi menaikkan mood dan merilekskan pikiran serta memberi perasaan segar. Maka, tiap selesai mandi dengan sabun aroma lemon, kita jadi fresh lagi. Chamomile, jeruk, vanilla, dan lavender sama-sama bisa menenangkan. Chamomile dan lavender khususnya bisa menghilangkan stres serta tidur main nyenyak. Itu sama manjurnya dengan kalau kita berendam garam mandi selama beberapa waktu. Kalian yang susah tidur kudu nyobain sabun aroma ini nih. Sstt...tahukah kalian bahwa mandi dengan aroma stroberi bisa meningkatkan selera makan lho! Kalian yang kurus dan nggak nafsu makan coba cara ini. Pemakaiannya boleh dikombinasikan kok. Pagi pake sabun lemon, malamnya pake lavender atau chamomile. Yang manakah aroma sabun mandi favoritmu? (pna/bs/nor)


Pontianak Post

l

Minggu 3 Mei 2009

17

Ciptakan Kamar yang Nyaman Bagaimana ya agar kita bisa tidur dengan enak? Berikut beberapa tips agar bisa tidur dengan nyaman: 1. Kita bisa berinteraksi dengan orangtua sambil melakukan beberapa kegiatan menjelang tidur. Misalnya membaca buku cerita, berbincang-bincang sejenak dengan ibu atau saudara, dan sebagainya. 2. Biasakan tidur dengan lampu dimatikan atau ada sedikit sinar dari ruang lain, atau dari luar rumah. Di paginya, biasakan berada di ruang yang terang atau berada di luar rumah. Sinar membantu memberi sinyal kepada otak mengenai siklus tidur dan bangun. 3. Sebaiknya jangan melakukan aktivitas yang berat sebelum tidur, misalnya bermain games, bersenda gurau ataupun menonton televisi. 4. Hindari makan makanan yang mengandung kafein beberapa jam sebelum tidur seperti coklat, keju, soft drink, dan sebagainya. 5. Jangan penuhi tempat tidur dengan banyak mainan. Karena kita akan tergoda untuk memainkannya. 6. Ciptakan lingkungan kamar yang nyaman, bersahabat, sejuk dan hening. (uni)

MODEL : PINKAN & PUTRI (SANGGAR BORNEO) / FOTOGRAFER : FAHROZI / LOKASI : STUDIO TEKNIK FOTO II GAJAHMADA

Did You Know

K

uda bisa merasakan emosi penunggangnya loh. Kalau kita lagi marah atau frustasi, maka kuda yang kita naikin bakal merasa frustasi. Jadi kalau naik kuda, kita harus selalu bahagia, biar kuda juga bahagia…

H

abis hujan, biasanya kita akan menghirup bau tanah yang khas. Ternyata bau tanah tersebut berasal dari senyawa yang dihasilkan oleh bakteri. Kombinasi dua senyawa yang tidak berbahaya ini adalah geosmin dan methylisoborneol. Hmmm…. Terjawab deh dari mana asal bau tanah tersebut!

Humoria... Terkurung Di tengah malam, telepon di rumah seorang petugas perpustakaan bernama Bobi berdering. “Selamat malam, maaf mau nanya perpustakaan buka jam berapa yah?” tanya suara seorang lelaki di telepon. “Ya ampun, anda menelepon tengah malam begini hanya ingin tahu kapan perpustakaan dibuka?” tanya Bobi. “Tapi ini sangat penting,” kata penelepon. “Jam 9 pagi!” kata Bobi” “Jam 9? Tidak bisa lebih pagi lagi?” tanya si penelepon. “Memangnya kenapa anda ingin datang pagipagi?” tanya Bobi. “Siapa bilang saya ingin datang? Saya ingin keluar dari perpustakaan ini secepat mungkin, aku terkurung nih sejak dari tadi hiks…hiks…” Sumber : ketawa.com

Kok Susah Tidur ya? P

ernah merasa susah tidur? Sudah bolak-balik badan di tempat tidur, ganti posisi berkalikali, mulai dari terlentang sampai tengkurap tetapi mata tetap tidak mau menutup. Menyebalkan sekali ya. Padahal kita butuh istirahat agar besok paginya tetap semangat beraktivitas. Tidur yang cukup diperlukan untuk tubuh kita. Orang dewasa perlu tidur sekitar 6-8 jam per hari. Adik bayi membutuhkan 16-20 jam tidur. Sedangkan pada balita diperlukan sekitar 12-13 jam tidur per hari, dan sekitar 10 jam tidur pada anak-anak diatas lima tahun seperti kita. Masalah sulit tidur bisa berdampak buruk bagi pertumbuhan. Ada tiga jenis gangguan tidur. Pertama adalah disomnia, yakni berhu-

bungan dengan masalah jumlah tidur, saat mulai tidur dan lamanya tidur. Kedua parasomnia, yakni terdiri dari sekelompok masalah yang berhubungan dengan keadaan, terjaga sebagian atau transisi tahapan tidur. Ketiga, adalah gangguan tidur sekunder, yakni berhubungan dengan gangguan psikiatri (kejiwaan), depresi dan stress. Nah, biasanya sebanyak 10 sampai 20 persen anak-anak berusia delapan sampai sembilan tahun sekitar 10 sampai 20 persen mengalami sulit tidur. Lantas, bagaimana biar kita bisa tidur enak? Sebelum berangkat tidur, mandilah dengan air hangat. Menurut para ahli, cara ini bisa menurunkan ketegangan otot-otot tubuh sehingga kita bisa santai dan cepat tidur. Tetapi jangan

kelamaan dan kemalaman mandinya, nanti malah masuk angin. Supaya bisa tidur nyenyak, atur kamar senyaman mungkin. Misalnya lampu kamar jangan terlalu terang. Kalau perlu beli lampu tidur dengan cahaya lebih lembut. Usahakan jangan ada suara yang terlalu berisik. Agar kamar merasa nyaman, mulailah rajin membersihkan kamar yang berantakan supaya tidak ada lagi si nyamuk-nyamuk nakal, debu yang membuat bersin ataupun bau yang tidak sedap yang bisa menganggu usaha kita untuk tidur. Jika masih susah tidur, minumlah segelas susu di malam hari. Karena zat kalsium pada susu memiliki efek menenangkan dan memperlambat metabolisme tubuh sehingga dapat

memunculkan rasa ngantuk. Jadi, hilangkan pikiran bahwa hanya adik bayi saya yang perlu minum susu sebelum tidur. Kita juga perlu kok. Paling penting, sebelum tidur tenangkan pikiran. Jangan lagi berfikir masalah yang ada di sekolah. Misalnya, dimarahi guru karena lupa membuat pekerjaan rumah. Yang lalu, biarlah berlalu. Tetapi kita juga berusaha memperbaikinya. Nah, jika sudah berusaha agar bisa tidur nyenyak, tetapi masih juga susah tidur bahkan lebih dari 10 hari, segera ceritakan pada orangtua. Karena ada kemungkinan kita terkena penyakit insomia. Jangan dibiarkan saja. Karena jika insomnia sudah parah, hanya bisa disembuhkan dengan obat-obatan dan terapi khusus dari dokter. (uni)

Si Buah Pedas… Cabai atau cabe merah atau lombok (bahasa Jawa) adalah buah dan tumbuhan anggota genus Capsicum. Buahnya dapat digolongkan sebagai sayuran maupun bumbu, tergantung bagaimana digunakan. Sebagai bumbu, buah cabai yang pedas sangat populer di Asia Tenggara sebagai penguat rasa makanan. Cabai atau lombok termasuk dalam suku terong-terongan (Solanaceae) dan merupakan tanaman yang mudah ditanam di dataran rendah ataupun di dataran tinggi. Tanaman cabai banyak mengandung vitamin A dan

C serta mengandung minyak atsiri capsaicin, yang menyebabkan rasa pedas dan memberikan kehangatan panas bila digunakan untuk rempahrempah (bumbu dapur). Cabai dapat ditanam dengan mudah sehingga bisa dipakai untuk kebutuhan sehari-hari tanpa harus membelinya di pasar. Bentuk dan asal cabai Cabai berasal dari Amerika tropis, tersebar mulai dari Meksiko sampai bagian utara Amerika Selatan. Di Indonesia, umumnya cabal dibudidayakan di daerah pantai sampai pegunungan, hanya kadang-kadang menjadi liar. Buah muda berwarna hijau tua, setelah masak menjadi merah cerah. Biji yang masih muda berwarna kuning, setelah tua menjadi cokelat, berbentuk pipih. Rasa buahnya yang pedas dapat mengeluarkan air mata orang yang menciumnya, tetapi orang tetap membutuhkannya untuk menambah nafsu makan. Keanekaragaman jenis cabai merah cukup tinggi. Artinya, cabal merah memiliki beberapa varietas dan kultivar yang dibedakan berdasai-kan

bentuk, ukuran, rasa pedas, dan warna buahnya. Cabai merah dapat diperbanyak dengan biji. Jenis-jenis cabai - Cabai merah gendut Garis tengah buah cabe jenis ini kira-kira 1-2 cm dengan panjang 8-12 cm. Permukaannya licin dan mengkilat. Bijinya tidak terlalu padat dan mengandung banyak air. - Cabai merah ramping Ukurannya sedikit lebih kurus dari cabai merah gendut. Kulit permukaannya agak bergelombang baik yang masih hijau atau sudah merah. Cabe jenis ini lebih pedas dan kandungan airnya tidak banyak. - Cabai keriting Jenis cabai ini lebih pedas dari cabe merah gendut dan ramping. Ukuran panjangnya 7-10 cm. Bijinya sangat padat sehingga rasa pedasnya sangat menyengat. - Cabai hijau Sebelum matang dan warnanya menjadi merah, cabai yang belum cukup umur berwarna hijau gelap. Cabai hijau mengandung

rasa pedas. Cabai hijau terkenal di restoran-restoran padang. - Cabai rawit Sesuai dengan namanya, jenis cabai ini berukuran mungil dan tentunya pedas sekali. Sebaiknya dipilih yang tua jika ingin membuat sambal. (*/iptek. net.id)


18

Toys & Game

Pontianak Post

Minggu 3 Mei 2009


Pontianak Post

EdukasI

Minggu 3 Mei 2009

Resensi Judul : Saat Al-Qur’an Butuh Pembelaan Penulis : Dr Abdul Shabur Syahin Edisi : Maret 2009 Hal : 416 halaman Penerbit : PT Erlangga

Dapatkan di Toko Buku Kesayangan anda

n Belajar Geometri 50

Rangkuman Bahan Geometri Kelas VII A

DA surat pembaca yang menyarankan agar menyajikan bahan SMP terutama bagi yang menghadapi ujian/ulangan bulan depan. Secara berturut-turut, mulai nomor ini selama bulan Mei akan disajikan rangkuman bahan geometri tingkat SMP. Tentu karena tempatnya, tidak disajikan dengan lengkap. Kali ini merangkum bangun segi empat dan segi tiga.

Membela Al-Qur’an

Oleh : Fathurrahman Yahya

K

ETIKA Geert Wilders, seorang politisi Belanda merilis film “Fitna” yang mengkritik Al-Qur’an sebagai fasis, umat Islam di sejumlah negara muslim bereaksi keras menentang dan mengutuk video provokatif berdurasi 17 menit itu. Alasan mereka, karena video tersebut merupakan bentuk penghinaan terhadap Al-Qur’an sebagai kitab suci umat Islam. Hemat penulis, keraguan, bahkan hujatan serupa terhadap Al-Qur’an tidak akan berhenti, sehingga untuk membelanya diperlukan sikap yang bijaksana dan pengetahuan yang mumpuni. Perlukah kita membela Al-Qur’an hingga tetes darah penghabisan? Bukankah Allah SWT sudah menjamin kemurniannya? Kemurnian Al-Qur’an Sejak periode awal kenabian Muhammad SAW, Al-Qur’an yang diwahyukan kepadanya sebagai kitab suci tidak lepas dari hujatan. Musailamah al-Kadzab yang mengaku nabi pernah membuat ayat-ayat tandingan berupa syair yang bercerita tentang kodok (ad-Dhifda’). Tetapi, ayat-ayat tandingan yang dibuat Musailamah al-Kadzab tidak dapat menandingi sedikitpun muatanmuatan Al-Qur’an. Theodor Noldeke, seorang orientalis asal Jerman juga pernah menulis tentang “Sejarah Al-Qur’an” dengan tendensi keraguan. Regis Blacher, A.Spitaler dan banyak orientalis lainnya juga berusaha menebarkan keraguan tentang sejarah Al-Qur’an. Bahkan, Regis Balchere pernah menyisipkan beberapa ayat palsu ke dalam teks-teks Al-Qur’an. Ia mengaku bahwa ayat-ayat sisipan tersebut justru menyempurnakan teks-teks Al-Qur’an. Ketika keraguan dan upaya penyisipan ayatayat palsu terhadap teks-teks Al-Qur’an itu dilakukan, yang muncul adalah suatu kegagalan. Bahkan, dalam waktu yang sama, lahir apresiasi yang luar biasa terhadap Al-Qur’an yang justru menjustifikasi kemurnian Al-Qur’an sebagaimana dikemukakan Dr.Maurice Bucaille. Ternyata, Allah sudah menyiapkan sekenario untuk menepis keraguan dan hujatan tersebut, karena Dialah yang menurunkan Al-Qur’an dan menjaganya. Perspektif Dr.Bucaille Tidak sedikit peneliti, baik muslim maupun non muslim yang sudah menemukan isyarat-isyarat ilmiah yang terdapat dalam Al-Qur’an yang sangat relevan dengan teori-teori sains modern. Bahkan, diakui atau tidak, khazanah scientific yang terkandung dalam Al-Qur’an telah banyak dieksplorasi, sehingga memberikan sumbangsih yang tidak kecil bagi kemajuan peradaban manusia modern. Banyak teori-teori ilmiah atau sains yang ditemukan para ilmuwan muslim yang sampai kini menjadi rujukan sains modern. Fakta-fakta inilah yang mendorong Dr.Maurice Bucaille, seorang ahli kedokteran berkebangsaan Perancis untuk melakukan penelitian terhadap kandung-kandungan ilmiah yang terdapat dalam Al-Qur’an. Ia bertanya jika pengarang Al-Qur’an seorang manusia, mengapa pada abad ke VII Masehi, orang itu dapat menulis hal-hal yang terbukti cocok dengan sains modern? Melalui penelitian komparatif terhadap Bibel dan Al-Qur’an, Dr. Maurice Buacille akhirnya menguak pertanyaannya sendiri dengan suatu kesimpulan bahwa ”bagiku, tak ada kemungkinan bahwa Al-Qur’an itu buatan manusia.’’ Setidaknya, argumentasi tersebut dapat menegasikan asumsi sebagian orang bahwa otentisitas ayat-ayat Al-Qur’an, terutama yang berkaitan dengan sains modern tidak lain karena adanya pengaruh dari para saintis bangsa Arab atau bangsa lainnya yang sudah ada sebelumnya, sehingga Muhammad memperoleh inspirasi dari ilmu pengetahuan yang telah dicapai oleh orang-orang sebelumnya. Melalui buku ini “ Saat Al-Qur’an Butuh Pembelaan” Dr. Abdul Shabur Syahin hendak menepis tuduhan-tuduhan palsu para orientalis tentang Al-Qur’an sebagai suatu pembelaan dengan cara menghadirkan argumen-argumen rasional dan fakta-fakta sejarah yang mengukuhkan otentisitas Al-Qur’an, bukan dengan cara pertumpahan darah yang justru menistakan Al-Qur’an. Dengan menelaah buku ini, pembaca akan menemukan pemahaman yang benar tentang definisi Al-Qur’an, kesejarahan mushaf, asbab an-nuzul, bacaan tujuh huruf, asal-usul tulisan Arab, serta jawaban-jawaban ilmiah terhadap tuduhan-tuduhan palsu sebagian orientalis yang skeptis terhadap kemurnian Al-Qur’an. Nah, untuk membela Al-Qur’an, kita mesti punya pengetahuan tentang Al-Qur’an. *) Penulis, Alumnus Pascasarjana Peradaban Islam Universitas Ezzitouna, Tunisia

19

Segi Empat Mari kita mulai dengan segi empat (Gambar 1). Segi empat merupakan bangun geometri berdimensi dua yang dibatasi oleh empat penggal garis. Keempat penggal garis itu disebut sisi-sisi segi empat. Pertemuan ujung dua sisi yang berdekatan disebut titik sudut. Segi empat, selain memiliki empat sisi juga memiliki empat titik sudut. Jika dibuat dua sisi yang berhadapan sejajar, terbentuklah trapesium.

Biasanya, sisi yang panjang diletakkan di bawah dan diberi nama alas. Seterusnya kita dapat mengubah bentuk segi empat ini menjadi beberapa bangun yang lain seperti yang disajikan pada Gambar 1. Sebagai catatan yang harus diingat, luas sebuah segi empat adalah hasil kali panjang alas dan panjang garis tinggi. Segi tiga Dari bangun segi empat dapat dibuat bangun segi tiga dengan cara membuang dua sisinya dan menggantikannya dengan satu diagonal (Gambar 2). Segi tiga merupakan bangun geometri berdimensi dua yang dibatasi oleh tiga penggal garis lurus. Ketiga penggal garis itu disebut sisisisi segi tiga. Segi tiga memiliki tiga sisi, dan tentu juga tiga titik sudut. Tidak seperti segi empat, segi tiga tidak memiliki diagonal. Sebaliknya, segi tiga memiliki garis tinggi, garis berat dan garis

bagi. Garis tinggi pada sebuah segitiga adalah sebuah garis lurus yang melalui sebuah titik sudut dan tegak lurus pada sisi yang ada di hadapan titik sudut itu (ada 3 garis tiggi). Garis tengah pada sebuah segitiga adalah sebuah garis lurus yang melalui sebuah titik sudut dan membagi sisi yang ada di hadapan menjadi dua sama panjang (ada 3 garis tengah). Dan, garis bagi. Garis bagi pada sebuah segitiga adalah sebuah garis lurus yang melalui sebuah titik sudut dan

membagi sudut dalam titik itu sama besar (ada 3 potong garis bagi). Selanjutnya, segi tiga sebarang dapat diubah menjadi segi tiga sama sisi, kalau semua sisinya dibuat sama panjang atau segi tiga sama kaki kalau memiliki dua sis yang sama panjang. Jika salah satu sudut dalamnya sebesar 90 derajad maka segi tiga tersebut dinamakan segi tiga siku-siku. Jika kedua sisi yang mengapit sudut siku-sikunya sama panjang maka segi tiga

itu disebut segi tiga siku-siku sama kaki. Pada semua segi tiga, tidak boleh dilupakan, ternyata jumlah semua sudut dalam adalah 180 derajad. Selain itu, luas sebuah segi tiga adalah setengah dari hasil kali panjang alas dan garis tinggi yang memotong alas itu. Tulisan edisi hari Minggu ini (3 Mei 2009) dan hari Minggu (26 April 2009) merupakan rangkuman materi Geometri kelas VII. Sampai jumpa pada materi kelas VIII.(om tris)

Garis Tinggi Garis Bagian Garis Berat

Segi Tiga Atas

Diagonal

Sisi

Titik Sudut

Kaki

Trapesium

Segi Empat

Sudut Dalam

Sudut Siku-siku

Trap. Siku-siku

Segi Tiga Sama Sisi

Gambar 2

Atas Trap. Sama Kaki Persegi Panjang Belah Ketupat

Persegi

Jajaran Genjang

Dua sisi yang berhadapan sejajar dan semua sisinya sama panjang Gambar 1

Semua sisi sama panjang dan dua sisi yang bersisihan saling tegak lurus

Segi Tiga Siku-siku Sama Sisi

Segi Tiga Siku-siku

Segi Tiga Sama Kaki

Dua sisi yang berhadapan sejajar

n Diagnose dan Remediasi Kesulitan Belajar Fisika 16

Didaktogenic Buku Ajar itu tidak betul. Mari kita lihat. Berkas cahaya yang masuk ke mata melalui pusat optik lensa, karena itu tidak dibiaskan. Tidak demikian halnya pada kamera. Tidak ada satu berkas pun yang melewati pusat lensa. Mari kita perhatikan bayangan yang terbentuk pada kamera. Apakah seperti itu? Inilah sejumlah ilustrasi pada

Gambar 1

Oleh : Leo Sutrisno

A

DA es-em-es pembaca yang kurang yakin bahwa ada buku ajar yang mengandung didaktogenic --punya kecenderungan menimbulkan miskonsepsi pada siswa. Dalam es-em-es itu dikatakan bahwa buku ajar itu ditulis oleh orang yang pandai, buku ajar itu telah lolos koreksi para editor, buku ajar itu telah lolos dalam ujian waktu, bertahuntahun menggunakan buku itu dan tidak ada yang ’komplin’ (berkeberatan). Bahkan banyak siswanya (Jadi, es-em-es ini dari seorang guru, pen.) yang lulus dengan nilai tinggi pada mata pelajaran fisika. Beberapa mahasiswa program studi pendidikan fisika, jurusan pendidikan MIPA-FKIP Untan sudah dan sedang membuat skrips tentang miskonsepsi yang disajikan oleh sejumlah buku ajar fisika yang beredar di Kalimantan Barat. Mungkin, kelak dapat juga ditampilkan disini untuk kepentingan masyarakat luas. Dalam tulisan ini akan disajikan salah contoh sajian buku ajar tentang cahaya yang mudah ditemukan di banyak buku ajar. Pembiasan Lensa Pada Gambar 1, disajikan contoh gambar sinar-sinar istimewa pada lensa cembung. Mari kita cermati dengan seksama. Berkas cahaya yang memancar dari lilin dibagi menjadi tiga macam berkas yaitu berkas yang sejajar sumbu utama (1), berkas cahaya yang melewati pusat optis (2), dan berkas cahaya yang melalui titik api (3). Berkas (2) tidak mengalami pembiasan kare-

Gambar 2

na katanya lewat pusat optis. Cukupkah alasan itu? Tidak!. Mengapa? Semua berkas cahaya yang datang pada permukaan lensa dibiaskan kecuali yang datang dari arah yang tegak lurus bidang permukaan lensa. Berkas (2) tidak datang tigak lurus bidang permukaan lensa, karena itu berkas (2) dibiaskan. Berkas (1) dan berkas (3) juga berpotensi menimbulkan miskonsepsi karena peristiwa pembiasannya berlangsung pada bidang tengah lensa. Sebenarnya, pembiasan terjadi dipermukaan lensa. Karena, di situ terjadi perbedaan indeks bias, kecepatannya berubah. Gambar 1 semacam ini muncul hampir di buku-buku fisika dasar dan juga di banyak buku ajar SMA. Memang, tampaknya tidak bermasalah bagi orang yang telah tahu. Tetapi, bagi banyak guru, yang kurang berani mengkritisi isi buku ajar yang dipegangnya, gambar semacam ini diteruskan kepada para siswanya. Pemantulan Gambar 2 juga mengandung didatogenic. Mari kita coba menggambarkan berkas cahaya istimewa yang lain. Berkas itu berasal dari ujung nyala lilin merambat menuju titik api di depan lensa kemudian datang pada permukaan cermin cekung dan dipantulkan dengan arah sejajar dengan sumbu utama. Apa yang terjadi? Ternyata, berkas sinar pantul itu tidak melewati ujung bayangan lilin. Seharusnya melewati! Sebagian guru dan penulis akan mengatakan ada pengaruh ’aberasi’. Betul! Terjadi aberasi. Namun, apakah harus sefatal itu?!

Mata Ilustrasi Gambar 3, yang juga banyak ditiru di Indonesia, memperlihatkan bahwa tidak ada pembiasan berkas cahaya yang masuk mata. Padahal, sebenarnya begitu memasuki kornea, cahaya langsung dibiaskan. Lensa mata berfungsi ’membetulkan’ agar bayangannya tepat jatuh di retina. Proses pembiasan utama terjadi di cornea. Tetapi, sebagian besar gambar ilustrasi pembiasan pada mata menunjukkan peristiwa pembiasan terjadi hanya pada lensa mata. Kita juga dapat melihat bahwa Gambar 3 itu menunjukkan persamaan dan perbedaan antara kamera dan mata. Tetapi, kita temukan bahwa perbandingan

Gambar 3

buku teks universitas yang banyak ditiru oleh penulis mata pelajaran fisika di Indonesia, juga buku terjemahannya, yang termasuk mengandung didaktogenic. Disarankan para pemakai hendaknya mengembangkan pemikiran kritisnya. Tulisan nomor 16 akan menelaah sejumlah penjelasan yang berpotensi menimbulkan miskonsepsi. Semoga!.**


20

I EDISLE STY

Pontianak Post - Minggu 3 Mei 2009

BOSAN pacaran cuman hangout di mal

atau nonton aja? Cari dunk suasana beda. Arena pasar malam seperti ini bisa menjadi alternatif kencan murah meriah. Cukup bayar goceng, kamu bisa seru-seruan di satu wahana permainan. Ada komedi putar, kincir, bom bom car sampe atraksi motor di tong edan yang bikin adrenalin naik. Jerit-jerit deh, mesra-mesra deh… ups!

Yang namanya promnite, pastilah

jadi even yang ditunggu-tunggu ama kamu-kamu yang sekarang sedang menempuh pendidikan akhir sekul. Cewekcewek pun sekarang mulai sibuk hunting busana agar terlihat keren. Siapa sih yang nggak pengen tampil seksi, anggun dan glamour di malam istimewa? Dan dress masih jadi gaya andalan di setiap pesta prom. It’s all about material, motif and colour. It’s gonna be fun prom! Pengen gaya di pesta, nggak harus selalu bikin baju pesta dan nggak harus ngeluarin banyak biaya. Tetapkan budget and style pilihan kamu. Contek deh beberapa pilihan outfits ini, kombinasikan dengan aksesoris dan sepatu kamu yang udah ada. Gaun-gaun indah ini dijamin bakal bikin kamu tampil mempesona. Dan kamu tinggal menunggu saja namamu dipanggil sebagai Ratunya Promnite, Wow… amazing!

Meski pacarannya di

lapangan terbuka, tapi penampilan tetap harus keren dong. Busana-busana casual berwarna terang bisa jadi pilihan. Atau bisa juga janjian dulu ama pacar kompak pakai dress code apa. Percaya deh, meski pacarannya cuman di pasar malam, tapi momen istimewa ini bakal gak terlupakan! Sweet couple…

MODEL : wahyu & putri

MABES

FOTO : shando safela

x -presi: Graha Pena Pontianak, Lt. 5

hunting busana & naskah : MELA

GRAFIS & LAYOUT : SIGIT

koleksi busana : defin & ferry international fashion, a.yani mal

LOKASI : pasar malam di kawasan tpi, jeruju

e-mail: redaksi@x-presi.com


21

Pontianak Post

Minggu, 3 Mei 2009

Kisah Kehidupan Bocah dengan HIV/AIDS

Teratur Minum Obat, Tetap Ceria Bersama Teman Sebaya Mujadi/Pontianak Post

Sejak pengidap HIV/AIDS kali pertama ditemukan Kalbar tahun 1993 lalu, hingga kini tercatat 1.802 kasus HIV dan 982 AIDS. Dari jumlah tersebut, diantaranya anak-anak. Mereka harus menjalani hari tanpa menge

RUANG FLU BABI: RSUD dr Soedarso menyiapkan ruang perawatan untuk pasien Flu Babi. Kemarin petugas membereskan dua dari lima kamar dalam ruang isolasi.

Hidup Bersih Cegah Flu Babi

CHAIRUNNISYA, Pontianak

PONTIANAK--Flu Babi yang sedang marak di Mexsiko, Amerika dan beberapa negara eropa merupakan jenis penyakit berbahaya. Penderita penyakit ini, 90 persen akan meninggal dunia. Jenis penyakit ini, hampir sama dengan gejala dari Flu Burung. “Penularannya sendiri bisa melalui bersin, karena penyakit ini memang Mardjan menyerang saluran pernafasan,” kata Mardjan, Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Pontianak, Sabtu (2/5) di ruang kerjanya.

”MAU main kelayang (layangan, red),” teriak Diki, bukan nama sebenarnya. Bocah berusia hampir lima tahun ini berlari keluar rumah bersama dua temannya. Sang nenek, Nani, sebut saja begitu, berusaha mencegah. Namun Diki seolah tak mendengar. Ia terus berlari sambil tertawa bersama teman-temannya. Setelah dipanggil kembali dan diberi sekantong kue, Diki pun pulang ke rumah bersama dua temannya. ”Mandi ya. Sudah siang,” ujar Nani sambil melihat jam di dinding rumahnya yang menunjukkan pukul 11.00 WIB. Tetapi Diki menolak. Ia terus berjalan ke ruang TV sekaligus dapur di rumah tersebut. Matanya tak berkedip menatap tayangan televisi. Sesekali berbisik dengan temannya sambil membagi kue yang dimilikinya. u Ke Halaman 27 kolom 1

LAIN Diki lain pula nasib yang dialami Deri, bukan nama sebenarnya. Bocah berusia 4,5 tahun ini dikucilkan oleh tetangganya di salah satu kecamatan di Kota Pontianak. Padahal keluarga dan tetangga tidak mengetahui secara pasti bahwa Deri terinfeksi HIV/AIDS. Nenek Deri,Amay (nama samaran) juga tidak mengetahui penyakit cucunya. ”Dia itu sakit karena semangatnya dibawa ibunya saat meninggal dunia,” ujar Amay saat ditemui di rumahnya.

KAWAT LAYANGAN: Manajer PLN Wilayah Kalbar Cabang Pontianak Franky W Mewengkang menunjukkan layangan yang menggunakan tali kawat.

u Ke Halaman 27 kolom 5

Terperangkap Prostitusi Kuala Lumpur

Dinikahi Pria Setelah Positif HIV/AIDS

Efprizan/Pontianak

PONTIANAK--Pohon dan layangan menjadi penyebab utama gangguan penyulang PLN sehingga terjadi pemadaman listrik secara mendadak. Manajer PLN Wilayah Kalbar Cabang Pontianak Franky W Mewengkang mengatakan, tahun 2008 gangguan akibat dahan pohon yang menyentuh kabel jaringan tercatat sebanyak 360 kali. “Kita sudah menyurati pemerintah daerah setempat untuk membersihkan dahan-dahan yang menyentuh ke jaringan kita,” ujarnya kepada wartawan. u Ke Halaman 27 kolom 1

����

Deri Mulai Sakit-sakitan

u Ke Halaman 27 kolom 5

Layangan Penyebab Utama Gangguan Jaringan Listrik

tahui dirinya terinfeksi penyakit mematikan tersebut. Padahal masa depan masih panjang. Bagaimana kehidupan mereka seharihari? Berikut kisah bocah dengan HIV/AIDS di Kota Pontianak.

Tergerak Hati Melihat Pengidap AIDS Meninggal Awalnya, keluarga agak HUMAN Immunodefikeberatan dengan pilihan ciency Virus (HIV)/AIDS Rizal ini. Apalagi Rizal (Acquired Immune Defimembawa seorang bocah ciency Syndrome) memiHIV (+) untuk tinggal di liki stigma negatif. Tak rumahnya. Ia tidur bersama sedikit masyarakat yang dan merawat bocah tersebut mengucilkan penderitanya. selama enam bulan. BahBeruntung masih ada relakan, bocah tersebut sudah wan yang peduli terhadap menganggap Rizal sebagai pasien maupun penyakit ayahnya dan memanggilnya tersebut. Mereka turun dengan sebutan bapak. ”Telangsung membantu dan Rizal Adriansyah tapi setelah diberi pengermembangkitkan semangat Odha (orang dengan HIV/AIDS) agar tian, orangtua mengerti. Sekarang sudah bisa ngerti. Bahkan sering tanya-tanya tak menyerah begitu saja. Salah satunya Rizal Adriansyah. Ia kondisi penyebaran AIDS sekarang,” merupakan salah seorang relawan HIV/ ujar Rizal. Menurut Rizal, menjadi relawan AIDS AIDS dari Global Fund (GF) wilayah Kalimantan Barat. Dia mulai berkecimpung bukan suatu kebanggan baginya. Namun, pada 2004. Awal mula ketertarikannya pekerjaan tersebut memiliki kepuasan teryaitu ketika mengetahui jumlah kasus sendiri. Ia merasa senang bisa membantu AIDS semakin banyak. ”Entah kenapa, mereka yang membutuhkan. Dari sekian tergerak saja ingin membantu. Seperti banyak pasien AIDS yang ditanganinya, ada kerisauan, mengapa jumlahnya ber- paling berkesan adalah pasien anak-anak. tambah banyak,” ungkap Rizal. u Ke Halaman 27 kolom 5

Mawar (bukan nama sebenarnya, red) salah satu pengidap HIV/AIDS di Kabupaten Sambas. Masa lalu yang kelam membuat dirinya terpaksa menanggung beban yang akan dibawanya mati. Tapi wanita kelahiran 1983 ini tegar dan semangat. Modal tersebut ia jadikan pendorong bagi dirinya untuk hidup bermanfaat bagi orang lain. HARI KURNIATHAMA, Pemangkat

PAGI itu Sabtu (2/5) di sebuah pusat kesehatan masyarakat di Pemangkat. Salah seorang pasien dengan jilbab merah delima sedang ngobrol dengan salah petugas medis. Obrolan tampak akrab dengan sesekali mengeluarkan sedikit senyum dan tawa. Ditemani salah satu petugas yang menangani masalah AIDS di Pemangkat. Obrolan Mawar harus terhenti sejenak dengan kedatangan Pontianak Post. Obrolan pun dilanjutkan di tempat yang sejuk dan tidak banyak orang. Mawar tampaknya tidak canggung bertemu dengan wartawan. Bahkan tidak ada semacam ketakutan sama sekali apalagi soal identitasnya. Dengan kaos lengan panjang

berawna putih abu-abu tampak ramah. Perkenalan singkat pun berbuah obrolan yang penuh bermakna. Mawar pun tidak segan menceritakan masa lalu yang kelam. Cerita yang sudah lama ia kubur sejak menginjakkan kaki di Kalbar. Tahun 2001 merupakan tahun malapetaka bagi warga Pemangkat ini. Mawar yang usianya ketika itu sekitar 15 tahun adalah korban perdagangan gadis dibawah umur (human trafficking). Saat itu Mawar yang masih belia bekerja di sebuah kantin di Kecamatan Selakau. Gadis yang hanya tamat SD ini berkenalan dengan seorang gadis yang usianya tak terpaut jauh darinya. Ia pun ditawari sang gadis bekerja di Malaysia.

Konflik keluarga yang sedang dialaminya semakin memacu Mawar untuk segera keluar dari Sambas. Setelah satu bulan perkenalan dengan sang gadis, Mawar pun akhirnya berangkat ke negeri jiran ini. Dengan membawa KTP dimana data umur lebih dituakan dua tahun dari umur Mawar. Berbekal KTP tersebut ia dibawa oleh penawar jasa kerja ke Pos Lintas Batas Entikong. Ia tak sendiri karena ada gadis lebih muda darinya pun ikut serta diboyong penawar jasa tenaga kerja tersebut. Setelah di Entikong dirinya dibuatkan paspor kilat oleh gadis yang disebutnya sebagai agen penyalur. Dengan paspor ia kemudian masuk ke Malaysia. Kini u Ke Halaman 27 kolom 1

n Evergreen; Life Begins at 50

Sehat dengan Kulit Ari Beras Bering/Pontianak Post

AKSI DAMAI: Hari Pendidikan Nasional yang jatuh setiap tanggal 2 Mei diperingati dengan aksi damai beberapa elemen mahasiswa di Bundaran Untan.

Tolak Komersialisasi Pendidikan PONTIANAK--Hari Pendidikan Nasional, kemarin diwarnai aksi damai berbagai elemen mahasiswa. Mereka antara lain Aliansi Mahasiswa Cinta Pendidikan, Front Mahasiswa Nasional, Solmadapar dan Kesatuan Mahasiswa Universitas Panca Bhakti. Mahasiswa mendesak agar sektor pendidikan mendapatkan perhatian yang lebih dari pemerintah. u Ke Halaman 27 kolom 5

Sehat usia tua merupakan dambaan setiap insan manusia. Umur manusia jika disetarakan dengan umur Nabi Muhammad SAW patokannya adalah 63 tahun. Jika lewat dari masa itu, merupakan anugrah. Hal itupula yang dialami H Bujang Muhammad Moelia. Diusianya yang genap 88 tahun pada 7 Januari lalu, mantan pejuang kemerdekaan ini terlihat masih sehat. URAY BUDIANTO Pontianak

SEORANG lelaki baya tampak berjalan menuju Kantor Pontianak Post. Dia turun dari sebuah angkutan umum. Kemudian menaiki lift dan masuk di ruang redaksi lantai lima. Tujuannya untuk mempublikasikan sebuah karya tulisannya tentang kemerdekaan dan perkebunan karet di Kalbar yang jaya dimasa lalu. Memakai sebuah peci dan baju berwarna putih lelaki tua ini terlihat masih segar bugar. Tutur katanya

juga lancar dan tidak tertatih-tatih. Meskipun kelihatan tua, tapi Pak Bujang, sapaannya, masih bisa mendiskripsikan sejarah hidupanya sebelum dan setelah era kemerdekaan. ” Kita sekarang sudah sangat bersyukur bangsa ini tidak perang lagi seperti di Negara Afganistan, Iraq dan Palestina,” kata Bujang.

Tips Sehat Ala H Bujang Muhammad Moelia Suka makan kulit ari beras Tidak makan-makanan instan yang mengandung pengawet Rajin olahraga dan konsumsi sayur dan buah-buahan

Raut wajah bapak yang kini tinggal di Jalan Hasanuddin Gang Kendari nomor 22 ini memang tampak keriput. Namun ingatannya cukup kuat. Bahkan geliat bisnisnya masa lalu masih membekas diingatannya. Pada zaman penjajahan Jepang dan Belanda diera tahun 40 hingga 60an Bujang adalah pejuang kemerdekaan. Saat ini dia mengantongi NPV 14.000.62. Usai perang dia u Ke Hal 27

kolom 1

H Bujang M Moelia u Ke Halaman 27 Kolom 5


Perspektif

22

Pontianak Post

Minggu 3 Mei 2009

J Danang Widoyoko : Sosok dan Kiprahnya

Waspadai Caleg dan Capres yang Menjadi Wakil Pemodal UNDANG-Undang (UU) Pemilu kita hanya membatasi sumbangan dan mengatur akuntabilitas di Partai Politik (Parpol). Untuk Parpol ada batas sumbangan, yaitu maksimal Rp.1 miliar bagi perorangan dan Rp.5 miliar bagi korporasi. Namun itu tidak berlaku kalau yang menerimanya adalah Calon Anggota Legislatif (Caleg). Jadi ada kekosongan hukum karena belum ada aturannya. Sehingga kalau Caleg menerima sumbangan berapapun tidak masalah, karena yang menerima pribadi bukan Parpol. Jadi itu diakui saja sebagai utang piutang maka selesai, tidak akan terdeteksi. Itu yang kemudian menjadi persoalan dalam Pemilu kali ini. Implikasi terburuk yang harus diperhatikan adalah, kelompok bisnis yang mempunyai uang akan berkontribusi banyak kepada Caleg. Nanti mereka bukan lagi wakil rakyat, tapi wakil pemilik uang. Dampak berikutnya banyak program dan proyek pemerintah akan jatuh kepada kelompok bisnis tertentu. Hal yang lain perlu juga dicermati pada para Calon Presiden (Capres). Dalam hal ini, yang berkompetisi di Pemilihan Presiden (Pilpres) bukan hanya Capres tetapi juga kepentingan politik dan ekonomi di tingkat nasional. Jadi, kita harus pastikan siapa yang memberikan sumbangan kepada para Capres. Ini penting, agar jangan sampai nanti presiden terpilih mengeluarkan kebijakan yang memberikan perlindungan, fasilitas dan preferensi kepada kelompok bisnis tertentu. Berikut wawancara Jaleswari Pramodhawardani dengan J. Danang Widoyoko, yang baru saja dilantik sebagai koordinator badan pekerja Indonesian Corruption Watch (ICW).

Saya pikir Indonesian Corruption Watch (ICW) adalah lembaga yang dicintai sekaligus dibenci. Kalau soal dibenci tentu saja oleh para koruptor. Dalam konteks pemilihan umum (Pemilu) saat ini kita tahu pekerjaan Anda beserta kawankawan pasti lebih berat karena banyak sekali yang perlu diawasi, dimonitor, dikritisi, dan lain-lain. Apa saja kasus terkait money politic yang sudah masuk ke ICW? Pertama, mungkin kita perlu lebih kritis melihat terminologi money politic. Saya kira hal itu perlu kita revisi ulang karena muncul dalam konteks Pemilu pada masa Orde Baru. Itu barangkali semacam penghalusan atau eufimisme dari pembelian suara. Sebetulnya yang terjadi bukan money politic, tapi bagaimana kandidat atau calon legislatif (Caleg) dalam Pemilu membeli suara para pemilih. Dalam konteks ini sungguh menyedihkan karena kemudian pembelian suara menjadi fenomena yang meluas. Hampir semua partai politik (Parpol) melakukannya. ICW banyak melakukan monitoring ke semua Parpol termasuk ke Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang katanya terorganisir. Mereka bagi-bagi duit juga tapi tentu kemasannya berbeda. Mereka tidak membeli suara tapi melalui pemberian ongkos transportasi atau apapun namanya. Intinya, Parpol itu mengeluarkan uang untuk ”mengongkosi” para pemilih di berbagai kegiatan mereka atau bahkan untuk membeli suara mereka. Ini yang kemudian menjadi sangat menyedihkan karena Pemilu diterjemahkan menjadi saat untuk membeli suara. Yang lebih celaka adalah membelinya itu ”beli putus”. Maksudnya, membelinya sekarang dan akan dibeli lagi lima tahun mendatang. Jadi apapun yang akan dilakukan kandidat yang berkuasa selama lima tahun, saya kira akan tidak ada tanggung jawab dan akuntabilitasnya karena suara sudah dibeli putus. Tidak ada ikatan dan kewajiban bagi anggota legislatif untuk menyuarakan aspirasi para pemilih karena suara sudah dibeli putus tadi. Apakah hal itu juga merepresentasikan daftar pemilih tetap (DPT) kita saat ini? Saya tidak akan memperkarakan DPT yang secara administratif kacau, tapi apakah secara ideologis hal ini salah satu bentuk ketidakpercayaan kawankawan untuk tidak memilih, karena mereka melihat pembelian suara memang lebih mengemuka dan tidak mencerminkan Caleg yang profesional atau pantas dipilih? Semestinya dalam konteks ini DPT menjadi suatu yang tidak penting karena itu sekadar administrasi untuk melakukan Pemilu. Dalam praktek-

nya yang penting adalah bagaimana membeli suara itu. Yang menjadi masalah adalah ketika sudah membeli ternyata tidak bisa memilih. Itu yang kemudian menimbulkan masalah bagi Caleg karena sudah membeli suara, sudah banyak mengeluarkan uang tapi kemudian mereka tidak masuk dalam DPT sehingga tidak bisa memberikan suaranya. Terlepas dari soal ini, sebetulnya DPT hanya diperlukan lima tahun sekali ketika Pemilu. Habis itu tidak ada lagi ikatan antara anggota legislatif dengan konstituen yang memberikan suaranya. Dampak dari hal itu akan sangat menyedihkan karena kualitas demokrasi kita akan sangat menurun. Tidak akan ada akuntabilitas anggota legislatif selama lima tahun. Apa gunanya mereka harus bertanggung jawab kepada konstituen dan membela atau menyuarakan konstituennya karena mereka sudah membeli suara dan akan membeli lagi lima tahun mendatang? Jadi relasinya sekadar jual-beli. Pada situasi seperti ini kita melihat sesungguhnya Parpol sebagai sebuah organisasi tidak bekerja secara efektif. Artinya Parpol tidak memiliki jaringan organisasi dan struktur yang bisa menjangkau para pemilih hingga yang berada di akar rumput atau paling bawah. Parpol dan Caleg akan sangat mengandalkan dukungan dan sumbangan uang. Persoalannya, apakah mereka wakil rakyat atau wakil uang? Darimana dimulai carut marut ini? Kalau kita telusuri lagi, ini dampak dari kebijakan masa mengambang pada masa Orde Baru. Jadi tidak ada organisasi yang cukup efektif yang bisa menjangkau hingga masyarakat di akar rumput. Yang ada hanya militer dan birokrasi tapi keduanya sudah tidak ikut Pemilu. Lalu, yang tersisa adalah partai-partai yang pada masa Orde Baru kepengurusan cabangnya hanya diperkenankan sampai tingkat kabupaten dan kecamatan. Tidak boleh lebih dari itu. Apakah peraturan itu sebaiknya direformasi agar pengurus Parpol sampai ke akar rumput? Sebetulnya tidak ada halangan lagi. Tetapi tidak mudah untuk merevitalisasi organisasi yang sudah terlanjur demikian mengakar. Butuh kerja keras untuk menyambung lagi, mendekatkan lagi pada konsituen yang ada di bawah. Tapi kemudian pada masa kini ada jalan pintas dengan membeli suara tadi sehingga alih-alih mereka bekerja keras untuk menjangkau masyarakat yang ada di bawah, malah membeli suara. Kita akan menghadapi problem keterwakilan lagi. Orang-orang tidak merasa diwakili. Caleg juga tidak merasa mewa-

kili konstituen karena mereka hanya mewakili uang. Kemudian, apakah mereka wakil para cukong atau wakil mereka yang memiliki uang banyak? Kalau saya seorang pengusaha dan ingin mendapatkan proyek-proyek pemerintah, maka sekarang saat saya menyemai benih, melakukan investasi dalam bentuk memilih Caleg populer yang ada kemungkinan menang kemudian saya sumbang mereka. Saya kira penting bagi kelompok bisnis dan pengusaha untuk mengamankan dukungan dan proyek pemerintah. Kalau sekarang ini mengambil proyek pemerintah dan melakukannya dengan cara menyuap lewat pengadaan, itu terlalu berbahaya. Ada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang bisa menangkap, dan kejaksaan galak juga walaupun dalam banyak kasus mereka tidak mau meneruskan ke pengadilan tapi mungkin bisa habishabisan diperas jaksa. Jadi yang aman adalah dengan menyumbang kepada Caleg yang berpotensial menang. Ketika nanti pembahasan anggaran di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) tentu ada ketentuan spesifikasi pengadaan barang/jasa. Lalu jenis proyeknya nanti akan mengarah kepada perusahaan yang dimiliki pengusaha kroni tadi. Apakah pemikirannya sudah jangka panjang begitu? Lho iya. Kalau jangka pendek dan mengambil di saat tender, maka bakal kena KPK. Hanya pengusaha bodoh yang masih melakukan itu. Jadi ini yang akan membahayakan karena akhirnya kebijakan publik dan alokasi anggaran tidak untuk kepentingan rakyat banyak, tapi untuk kepentingan para pengusaha yang berkontribusi pada sumbangan dana politik. Apalagi ongkos politik makin mahal. Pengusaha akan sangat berkepentingan untuk mengamankan atau memberikan sumbangan kepada Caleg-Caleg yang kemungkinan akan memberikan proteksi kepada mereka. Saya tidak tahu persis bagaimana kondisi di tingkat lokal karena sangat beragam dan para pembaca di tingkat lokal juga tentu lebih paham wilayahnya masing-masing, Tapi dalam konteks nasional di Jakarta bisa sangat kelihatan. Sebetulnya kaum investor sudah memprediksi bahwa untuk memberikan sumbangan akan riskan kalau melalui Parpol. Apakah memang ada kesulitan untuk menginvestigasi akuntabilitas dan transparansi dana Parpol, atau mereka semua langsung ke kandidat? Itu yang menjadi kerumitan baru sekarang. Ini implikasi dari keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang membatalkan aturan ini. Yang mendapatkan kursi adalah mereka yang mendapatkan suara terba nyak. Ini berimplikasi bahwa yang membeli suara adalah kandidat bukan Parpol. Sayangnya, MK hanya mengubah satu pasal, tidak mengubah keseluruhan sistem Pemilu. Aturannya, yang wajib transparan,

akuntabel, dan diaudit adalah Parpol. Sementara kini uang tidak berada di Parpol, uang berada di kandidat. Ini yang banyak terungkap di berbagai daerah bagaimana Caleg kemudian saling jor-joran. Kompetisinya antar Caleg, bahkan dalam satu Parpol. Parpol hanya formalitas saja yang penting adalah Caleg dan bagaimana Caleg keluar ’belanja’. Ini tidak diatur dalam undang-undang (UU) Pemilu kita. UU hanya membatasi sumbangan, mengatur akuntabilitas itu di Parpol. Padahal UU Pemilu tidak bisa hanya dilihat pasal per pasal, ini keseluruhan sistem. Kemudian kalau di dalam UU Parpol untuk batas maksimum sumbangan kepada Parpol adalah Rp 1 milyar bagi perorangan. Sedangkan bagi korporasi adalah Rp 5 milyar. Hal Itu kemudian tidak berlaku kalau yang menerima adalah Caleg. Jadi ada kekosongan hukum. Mengapa tidak ada batasan sumbangan untuk Caleg? Tidak ada aturan sebetulnya. Jadi kalau terima berapapun tidak masalah karena yang menerima pribadi bukan Parpol. Jadi diakui saja sebagai utang piutang maka selesai, tidak akan terdeteksi. Itu yang kemudian menjadi persoalan dalam Pemilu kali ini. Jadi implikasi dari itu semua adalah tidak bisa mengaudit Parpol karena semua uang ada di Caleg. Apa yang bisa dilakukan? Kalau untuk diaudit, Parpol bisa diaudit. Namun audit tidak akan menggambarkan keseluruhan finansial Parpol. Implikasi terburuk yang harus diperhatikan adalah kelompok bisnis yang mempunyai uang akan berkontribusi banyak kepada Caleg. Nanti mereka bukan lagi wakil rakyat, tapi wakil uang. Dampak berikutnya banyak program dan proyek pemerintah akan jatuh kepada kelompok bisnis tertentu. Apa hal yang sama akan terjadi pada pemilihan presiden (Pilpres) nanti? Itu pasti. Walaupun sistem perekonomian kita katanya sudah diliberalisasi, kapitalis, tapi dimanapun termasuk di sistem yang paling kapitalis pun negara sangat dibutuhkan. Negara itu direpresentasikan dalam bentuk pemerintah yang berkuasa, yang mengeluarkan kebijakan dan aturan-aturan. Jadi, katakanlah untuk mengamankan kebijakan dan memberikan preferensi pada kelompok bisnis tertentu, maka pengusaha akan memberikan sumbangan supaya bisnisnya aman. Dalam Pilpres nanti ada batas maksimum sumbangan yang dapat diberikan para sponsor kepada para kandidat. Dari perusahaan maksimal Rp.5 miliar. Apakah hal itu kira-kira bisa disiasati atau tidak karena kita melihat Indonesia begitu terampil dalam hal menyiasati pembelian suara? Kalau soal pembelian suara masih bisa disiasati. Misalnya, sumbangan maksimal yang diizinkan kepada Parpol Rp.1 miliar untuk perorangan

dan Rp.5 miliar untuk korporasi. Itu masih bisa disiasati, misalnya, satu korporasi mempunyai sejumlah anak perusahaan maka anak perusahaan itu yang masing-masing menyumbang semua Rp.5 miliar di batas maksimum. Berikutnya lagi sumbangan dari perorangan masing-masing Rp.1 miliar. Kalau sebuah perusahaan mempunyai 1.000 karyawan dan masing-masing menyumbang Rp.1 miliar, jadi dilewatkan melalui karyawannya. Ini artinya aturan batas sumbangan itu bisa dengan mudah diakali. Apakah ini juga karena ada bagian dari aturan yang terlalu longgar? Seketat apapun itu diatur, pasti akan ada usaha-usaha untuk mengakali sumbangan ini. Saya ambil contoh di Amerika Serikat (AS) yang relatif diatur dengan ketat soal sumbangan maupun dana politik. Ada website menarik yaitu www. opensecrets.org yang menghitung dana sumbangan masing-masing kandidat baik senator maupun anggota house of representatives. Misalnya, kita akan cek keuangan kampanye Hillary Clinton maka terlihat yang menyumbang untuk Hillary Clinton, sewaktu running for senator dan juga kampanye presiden ketika kalah dengan Obama, sebagian besar beralamat di daerah Manhattan – New York. Daerah Manhattan adalah pusat bisnis di mana banyak perusahaan sektor finansial berkantor. Padahal di AS korporasi dilarang menyumbang kandidat dan senator. Namun kemudian melalui karyawan-karyawannya yang tergabung dalam political action committee maka aturan itu bisa diakali dan diterobos. Yang menyumbang memang bukan perusahaan, tapi melalui karyawannya. Jadi apapun aturannya dengan segala cara bisa diakali. Yang paling penting kemudian bagi masyarakat adalah bagaimana memastikan kandidat legislatif maupun presiden harus akuntabel. Siapa saja yang memberikan sumbangan menjadi penting untuk kita kedepankan. Saya mengambil contoh paling real, ketika Bursa Efek Indonesia ditutup karena pemerintah ingin menyelamatkan BUMI Resources yang katanya terkait dengan Bakrie. Beberapa hari kemudian, Jusuf Kalla mengakui secara terbuka di media bahwa, ”Memang pemerintah menutup itu, memberi bantuan kepada Bakrie tidak ada salahnya, toh Bakrie termasuk berjasa bagi kita (SBY-JK) pada waktu itu.” Yang aneh adalah Aburizal Bakrie tidak termasuk dalam daftar penyumbang baik kampanye presiden maupun legislatif. Ada kebijakankebijakan yang preferensial untuk kelompok tertentu bahwa kebijakan itu tidak gratis. Ini bayaran dari sumbangan yang diberikan. Situasi serupa ke depan pasti akan terjadi lagi. Artinya, soal-soal finansial akan memunculkan konflk kepentingan, muncul kebijakan yang memberikan proteksi, menguntungkan kelompok tertentu. Kemudian pada akhirnya dalam kerangka

yang lebih besar lagi kepentingan rakyat akan tersisihkan. Saya kira ini membahayakan demokrasi kita. Ada yang mengeluhkan pembelian suara makin menjadijadi di Pemilu 2009. Sebetulnya sebelum ada keputusan MK, kita telah dihadapkan beberapa ratus kali Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), dan dalam Pilkada inilah sebetulnya pembelian suara meningkat tajam apalagi MK memutuskan suara terbanyak. Bagaimana menurut Anda? Ini menjadi persoalan kita bersama bahwa di tingkat para pemilih sudah terbiasa menerima kaos, uang, stiker, dan pemberian apapun bentuknya pada saat Pemilu. Jadi kalau ada Caleg datang tidak menawarkan apapun maka tidak akan mendapat perhatian. Jangankan dipilih, diperhatikan saja tidak. Di sini saya kira dampak terbesar dari mentalitas pemilih. Selanjutnya mentalitas pemilih harus diperbaiki bahwa Pemilu bukan saatnya bagi-bagi duit, barang dan fasilitas tapi justru kesempatan untuk menguji kandidat dan memilih kandidat. Apakah itu sulit atau tidak pada kenyataannya? Pekerjaan yang sangat susah. Pertama, dari sisi masyarakatnya kita harus memberikan pendidikan bahwa mereka tidak boleh menerima lagi. Problemnya adalah para Caleg tidak mempunyai organisasi yang mengakar sampai ke bawah, tidak ada program dan ideologi yang bisa ditawarkan dan mengikat para pemilih tersebut. Jalan pintasnya dengan membeli suara. Ke depan harus diubah. Orang orang yang bagus harus memulai membangun organisasi, membangun jaringan ke bawah. Kalau dia mau memberi uang silakan, tapi tidak akan mampu bersaing dengan preman lokal, pengusaha lokal, pengusaha kroni yang besar. Awalnya saja sudah kalah. Saya kira kuncinya bagaimana membangun organisasi dari bawah. Apa yang kita lakukan untuk menghadapi Pilpres mendatang? Skalanya di tingkat nasional, yang berkompetisi di Pilpres bukan hanya calon presiden (Capres) tetapi juga kepentingan politik dan ekonomi di tingkat nasional. Katakanlah di belakang Megawati Soekarnoputri ada sekian banyak korporasi, demikian juga SBY. Memang mere ka pasti akan memberikan sumbangan kepada keduanya. Kita harus pastikan siapa yang memberikan sumbangan kepada para Capres. Ini penting agar jangan sampai nanti presiden terpilih mengeluarkan kebijakan yang memberikan perlindungan, fasilitas dan preferensi kepada kelompok bisnis tertentu. Apakah artinya tidak berpihak kepada rakyat? Ya. Katakanlah penyumbang itu berkontribusi besar dan kemudian terlibat korupsi, saya yakin kasusnya akan macet, tidak akan ditindak lanjuti oleh penegak hukum.**

Rusbandi Wacanakan Wadah Alumni UT KETAPANG--Keberadaan Universitas Terbuka (UT) sangat besar manfaatnya bagi proses pendidikan anak bangsa, termasuk juga di Kabupaten Ketapang. Menurut Rusbadi, ketua BEM UT Ketapang, sudah bany a k a l u m n i U n ive r s i t a s Te rbuka. Ia menyarankan sebaiknya bentuk sebuah lembaga Ikatan Alumni UT Ketapang. “Dengan sebuah wadah seperti itu, diharapkan para alumni mempunyai ikatan moral yang kuat dalam

memajukan UT,” kata Rusbandi kepada Pontianak Post kemarin. Wadah itu juga berfungsi untuk meningkatkan silaturahmi antaralumni, mahasiswa maupun pengelola UT. Rusbandi mengatakan, mungkin dengan keberadaan wadah seperti itu bisa diagendakan pertemuan mahasiawa baru dengan para alumni, atau wadah menjadi tempat bertukar pikiran serta diskusi antara mahasiswa dan alumni, misalnya tentang kiatkita mencapai sukses dan lain-lain.

“Kalau ada wadah, saya yakin banyak yang bisa dibuat dengan tujuan positip, khususnya pembangunan di Ketapang ini,” ujar Rusbandi. Secara terpisah, A.Halim S.Ip, pengelola UT Ketapang mendukung sekali adanya wacana agar terbentuknya sebuah alumni. Ia tak membantah, jika UT Ketapang sudah banyak “menelorkan” alumni. Sebab, UT menjadi salah satu alternatif pendidikan tinggi. “Wacana itu cukup bagus, tentu saja kita mendukung,” tegas Halim. (ndi)


Pontianak Post

Minggu 3 Mei 2009

PINYUH

23

Fungsi Humas Luruskan Informasi Keliru PINYUH- Dalam Struktur Perangkat Daerah (SKPH) 2008, Bagian Humas memiliki peran yang cukup penting sebagai penyebar data informasi yang akurat untuk diketahui public. Selain itu, fungsi Humas sebagai corongnya pemerintah daerah juga m e m b e r i k a n k l a r i fi k a s i d a n p e lurusan suatu pemberitaan di media cetak, elektronik maupun radio. Karenanya pula, atas kekeliruan cetak dan peletakan posisi pejabat pada iklan duka cita maupun ucapan selamat perlu

Charles Oktavianus

untuk diluruskan. Agar tidak menimbulkan image dan penafsiran yang keliru. Demikian disampaikan Drs Charles Octavinus Kabag Humas Pemerintah Kabupaten Pontianak. “Adanya salah dalam penempatan posisi pejabat pada iklan duka cita itu memang perlu diluruskan, agar tidak menimbulkan penafsiran yang keliru,” katanya. Dia menyadari betul, kalau penempatan itu murni karena kekeliruan pekerja dalam menempatkan posisi pejabat yang semusti berada di atas

atau sejajar maupun nama pejabat yang berada di posisi bawah. Atas kekeliruan itu sudah konplin untuk diperbaiki. Beruntung, Sabtu kemarin sudah diperbaiki. Oktav mengelak dikatakan kalau kekeliruan itu karena pengirimannya. “Kita mengetahui, posisi letak seperti itu sebenarnya memang sudah baku. Dikabupaten/kota semua posisinya sama. Yang berbeda itu kan hanya nama pejabatnya saja,” sebut Kabag Humas. (ham)

HAMDAN/PONTIANAK POST

KA’BAH MINI: Miniatur Ka’bah, tempat sa’i dan jumroh hampir rampung dikerjakan. Fasilitas haji ini sudah dapat digunakan menjelang tahun haji 2009 oleh CJH Kabupaten Pontianak.


sambas

24

Pontianak Post

Minggu 3 Mei 2009

terigas

Kembali ke Desa KEIKUTSERTAAN desa dalam mendorong kemajuan Kabupaten Sambas sangat diharapkannya. Karena itu, katanya, desa harus mempu memerankan diri dengan maksimal sesuai dengan potensi yang dimiliki. “Desa itukan telah diakui semua pihak sebagai ujung tombak. Maka dari itu, saatnya untuk kembali ke desa,” ujar Kepala Pemberdayaan Masyarakat dan Peme­ rintah Desa Kabupaten Sambas Drs Budiman Budiman Tahir Tahir MSi, dalam suatu acara kemarin, di Sambas. Budiman meyakinkan bahwa dengan segala perangkat aturan maupun kebijakan yang telah digulirkan pemerintah saat ini, desa sebenarnya dapat memacu diri. Tinggal bagaimana masingmasing mau mengelola kapasitas yang ada di suatu desa. “Ya, tinggal bermusyawarah tentunya antara kades bersama perangkatnya dengan BPD,” ungkapnya. Kepala BPMPD mengaku optimis, kedepan bakal bermunculan sejumlah desa unggulan di Kabupaten Sambas. Dengan kreativitas yang dimiliki, katanya, desa mampu membiayai segala kegiatan pembangunan di wilayahnya. Layaknya sebuah pemerintahan, desa memiliki otonomi untuk berkiprah semaksimal mungkin. “Kalau semua sudah mampu berjalan sendiri, berartikan kabupaten tinggal mengontrol,” tandas Budiman.(mur)

tilik

Benahi Saluran Air MUSIM kemarau seperti sekarang merupakan saat yang tepat untuk membenahi sejumlah saluran drainase di Kabupaten Sambas. Mana saja yang selama ini menjadi biang banjir, harus segera dibetulkan agar dapat berfungsi dengan maksimal. Demikian ungkapan disampaikan Harun, salah seorang warga di Tebas, kemarin. “Seperti di Sungai Kelambu, bisa jadi sungai yang menyempit dan dangkal sehingga aliran air menjadi tidak lancar ketika hujan turun,” ujarnya. Begitu juga dengan beberapa kawasan lainnya, kata dia menambahkan. Kehadiran air yang tak lagi sebanding dengan kemampuan menampung dan mengalirkan membuat rumah dan sawah penduduk menjadi terendam. “Secara hitungan ekonomis, besarnya kerugian ketika banjir yang tak sebanding dengan kegiatan pembenahan drainase tersebut, tentu Pemkab perlu memikirkannya,” papar Harun. Pendapat senada juga dikemukakan Maulidi, penduduk di Semparuk. Selain masalah volume curah hujan dan pasang air laut, buruknya pembuangan air juga menjadi penyebab parahnya banjir dipengujung tahun kemarin. “Pemerintah harus memprioritaskan agenda pembenahan drainase. Sebab sekarang di berbagai tempat banyak yang sudah tak layak, seperti di Pemangkat dan beberapa daerah lainnya,” timpal Hendra, warga Pemangkat.(mur)

POTENSI SUNGAI:

Seiring sirnanya hutan dan menyempitnya lahan oleh kegiatan perkebunan, potensi sungai yang dimiliki Kabupaten Sambas perlu dikelola semaksimal mungkin guna menunjang perekonomian daerah.

Pendidikan Moral Perlu Diutamakan SAMBAS-Pendidikan moral perlu diutamakan untuk diajarkan kepada siswa di sekolah, disam­ping pelajaran umum yang menjadi kewajiban. Karena ia merupakan pegangan dan bekal berharga ketika si pelajar dalam menjalani kehidupan keseharian. Demikian harapan disampaikan Yulinda, salah seorang ibu di Sambas, kemarin, seiring dengan Hari Penididikan Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Mei. “Makanya kurikulum Bimbingan dan Konseling hendaknya diintensifkan,” ungkapnya. Menurut Yulinda sebenarnya untuk sekarang ini mencari anak yang bodoh sangat sulit. Ka­rena sejumlah sarana tersedia bagi siswa guna menambah dan memperdalam ilmu pengetahuannya. Baik buku, internet, komputer, dan sebagainya. Tapi kemampuan akademis tersebut, imbuhnya, terkadang tak beriringan dengan kualitas moral yang dimiliki.Buktinya, tukas dia menambahkan, dari segi tertib berlalu lintas di jalanan saja misalnya, banyak dijumpai sejumlah pelanggaran yang justru dilakukan oleh pelajar. Mereka tahu bagimana berkendaraan yang benar, mengenakan helm, spion ganda, dan sebagainya, tapi tetap dilanggar secara

sadar. “Nah, artinya kan ini menjadi suatu dilema,” ungkapnya. Begitupun dengan pergaulan keseharian, kecendrungan untuk bebas sangat besar, tukas Yulinda. Antara pelajar lelaki dan perempuan sekarang ini sudah tak sungkan untuk saling dekat satu sama lain. Dengan alasan saling mencintai, katanya, mereka dengan seenaknya berulah yang macam-macam di depan umum. “Padahal setahu Saya, dulu tidak begitu. Apalagi di Sambas, untuk melihat wanita merupakan suatu yang langka di jalanan,” tandasnya. Ungkapan senada juga disampaikan Suadeoni, salah seorang remaja masjid di daerah ini. Ia berharap materi ke­ agamaan hendaknya ditambah jam mata pelajarannya di sekolah. Tidak cukup hanya dua jam dalam seminggu seperti yang sekarang, tukas Doni, melainkan minimal enam jam se­tiap pekan siswa mendapatkan materi tentang pembinaan akhlak.Jika selama ini seluruh elemen pendidikan telah keliru lantaran mengganggap materi agama dan etika sebagai pelengkap, saatnya sekarang kurikulum sekolah dibenahi sebaik dan seideal mungkin. “Tujuannya tidak lain adalah demi menyelematkan generasi kedepan.(mur)

Mursalin/Pontianak Post

Pembudidaya Ikan Diminta Tak Salah Persepsi Program Bantuan Selisih Harga Benih Ikan SAMBAS-Pembudidaya ikan di Kabupaten Sambas diminta agar jangan sampai salah persepsi, mengenai adanya program bantuan selisih harga benih ikan oleh pemerintah pusat. Demikian harapan di­sampaikan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Sambas H Dailami SSos MSi, dalam paparannya kemarin, di Sambas. “Jadi harus cermat mengartikannya agar tidak salah pengertian,” ujarnya. Hal itu perlu diutarakan, imbuh Dailami, karena saat sekarang sudah banyak kelompok dan gabungan kelompok masyarakat pembudidayaan ikan mendengar informasi adanya program BSHBI. Kabar bahwa di tahun 2009 ini teralokasi dana Rp60 miliar pada Departemen Kelautan dan Perikanan memang telah beredar. Kegiatan yang akan dikelola oleh Ditjen Perikanan Budidaya ini rencananya untuk membiayai pelaksanaan Pro-

gram Bantuan Selisih Harga Benih Ikan (BSHBI )di 33 propinsi, termasuk 14 kabupaten dan kota di Kalbar. Menurut Dailami BSHBI merupakan dana APBN dalam bentuk kompensasi finansial pemerintah kepada masyarakat pembudidayaan ikan kecil. Tentunya disini, tukas dia, untuk memperolehnya maka dengan berbagai persyaratan dan prosedur. Sesuai juklak, jelasnya program tersebut adalah penggantian sebagian harga benih ikan dari peme­ rintah kepada pembudidayaan ikan kecil yang nilainya telah ditetapkan. Jika Kabupaten Sambas termasuk kabupaten yang diprogramkan, terang Dailamai, secara otomatis DKP Kabupaten Sambas sebagai lembaga yang bertanggung jawab terhadap alokasi anggaran BSHBI yang akan ditetapkan oleh DKP Propinsi. “Nah, karena itu Kami mengharapkan ketelitian dan kecermatan para pengurus kelompok dan khususnya masyarakat pelaku utama pembudidayaan ikan, agar tidak menerima bulat-bulat informasi tentang bantuan tersebut apalagi mendengar-

nya di warung kopi, walaupun sumbernya dari pegawai DKP sendiri,” paparnya. Dailami menjelaskan, intinya BSHBI diberikan kepada pembudidayaan ikan kecil yang melakukan pembelian benih ikan maupun udang dengan subsidi oleh pemerintah antara Rp10 hingga Rp2000 per ekor menurut jenisnya. Jadi sekali lagi ditegaskan disini, ungkapnya, itu bukan berupa bantuan benih seperti yang diusulkan pengurus kelompok atau gabungan kelompok dalam proposal. Perihal ini disampaikan, tukas Kadis DKP, agar tidak terulang kembali seperti pada pelaksanaan ProgramBantuan Sosial Pengembangan Usaha Kecil Perikanaan Budidaya (BS-PUKPB) tahun 2008. Bermunculan pengurus kelompok dan gabungan kelompok sebagai pahlawan kesiangan, seolah-olah telah berjasa dan berhasil memperjuangkan dana program tersebut. “Mereka lantas tak segan mengatasnamakan DKP Sambas melakukan pemotongan dana bantuan tersebut dengan dalih untuk biaya rapat dan pembinaan,” pungkasnya.(mur)

Bola Basket untuk Caleg P e r h e l ata n A k b a r Pemilu Legislatif telah usai. Bisa dipastikan hasilnya pun sudah diketahui, termasuklah nama-nama yang menduduki kursi ‘panas’ di DPR dan juga DPRD. Namun apa saja hadiah yang dapat diberikan oleh Pemilu kepada yang ikut berkompetisi, tapi belum mempunyai kesempatan untuk menduduki kursi panas tersebut, mungkin salah satunya sebuah “Bola Basket”. Seperti yang kita ketahui, hukum/peraturan yang wajib ditaati setiap pemain bola basket adalah Dribble (memantulkan bola terus-menerus sebelum dilempar kepada teman satu tim atau dimasukkan ke keranjang lawan). Kompetisi yang dilakukan calon legislatif beberapa waktu yang lalu jika kita ibaratkan permainan bola basket, kurang lebih sama, tak perlu kita bahas kesamaannya saat ini. Yang perlu kita cermati adalah apa saja hadiah yang didapatkan oleh calon legislatif sebagai pemain bola basket, baik tim maupun perorangan yang menang atau yang kalah.

DIJUAL KAVLING TANAH 1. Desa Dalam Kaum Sambas (600 meter dari Kantor Imigrasi Sambas) 2. Gang Usaha Baru Desa Lumbang Sambas Dijual tunai dan kredit 3 s/d 5 tahun Kredit tanpa uang muka, Angsuran mulai Rp 350.000,- per bulan Hub: Tan Abdul Malik

HP. 0856 5442 8275

bisa melaksanaBagi yang Oleh: kan apa yang menang pasWahyu Hidayat kita cita-citakan tilah mendasebelumya pada patkan hadiah yang diperebutkan. Namun jan- saat ingin menjadi anggota degan bangga dulu, karena kursi itu wan yang terhormat dengan sekali lagi kursi panas. Barang cara yang lain. Ketiga, Terdapat siapa dapat menaklukkan sen- banyak sekali hikmah yang dagatan panasnya, maka akan lebih pat kita ambil dari Perhelatan terhormatlah dia. Pertahankan Akbar tersebut, jika kita tanggapi prestasi anda untuk mengh- semuanya dengan fikiran yang adapi tugas dan tanggung jawab. positif. Ke empat, Caleg, baik Sekali lagi apa yang didapatkan Tim atau Perora­ngan, bisa memoleh yang kalah? Bagi yang inta bola basket yang dimainkan kalah janganlah bersedih hati, tersebut dengan wasit atau panitia murung, apalagi stress mengh- atau official, sebagai kenangadapi kekalahannya. Karena dari kenangan bagi yang kalah. Kira-kira apakah ada manfaat pengalaman tersebut, jika kita teliti banyak sekali yang didap- yang dapat kita ambil dari bola atkan, baik bagi sang calon, juga basket tersebut? Tentu banyak pendukungnya. Pertama, paling sekali. Pertama, jadikan bola tidak si caleg sudah mendapat- tersebut sebagi ingatan atau rekan pengalaman yang luar biasa lung hati yang belum tercapai. dalam hidup dengan segala tujuan Yaitu dengan menjadikan bola menjadi anggota dewan yang tersebut sebuah pajangan di ruterhormat, namun apa daya kes- mah, tepatnya di tempat yang empatan belum berpihak. Kedua, selalu terlihat oleh mata setiap mungkin Tuhan punya ren­­cana hari. Sehingga dapat mengingatyang lebih baik, yang jelas bukan kan untuk selalu berlatih, mengdengan menduduki kursi de- ingatkan kesalahan-kesalahan wan yang terhormat, karena tetap apa saja yang perlu diperbaiki, alat Vital Gelar Pengobatan Hj. Ma irOt Ditangani Langsung Cucu Asli MAK IROT - MBA AJIS

Mengatasi Pria & Wanita

PRIA : • Menambah ukuran Alat Vital, Besar Panjang • Kuat, Keras, Tahan Lama • Impoten Total Normal Kembali • Lemah Syawat (Ejakulasi Dini) • Kencing Manis • Mani Encer WANITA : • Mengencangkan menambah besar MaHar Payudara rp. 350.000 • Mengobati Mandul, Takpunya Keturunan • Penglaris Pastikan Anda berobat pada Ahlinya TANPA EFEK SAMPING, Permanen, Semua Agama, Usia, Bukan Bahaya Kimia. Menggunakan Ramuan TRADISIONAL disertai Penerapian yang unik dan ditambah DOA.

MELAYANI PASANG SUSUK PUTAR GILING Hubungi : HOTEL JERUJU BARU Jl. Kom Yos Sudarso Gg jambu mente No 1 B Depan Hotel Jeruju

HP. 081345616640, 081345642992 0561 7182194

Jam: 08.00 WIB s/d 21.00 WIB (Malam) Bisa dibuktikan di tempat

sebagai teman dalam mencari ide-ide yang cemerlang, baik dalam memperbaiki semangat, motivasi, teknik dan lainnya, sebelum mengikuti turnamen selaanjutnya. Bagi yang memutuskan untuk tidak mengikuti turnamen tersebut lagi, apapun alasannya, kita bisa berbagi pe­ ngalaman dengan orang lain yang peduli atau orang-orang yang belum pernah mengikuti turnamen tersebut-namun kedepannya ingin ikut berkompetisi. *) Penulis adalah sekretaris Komunitas Bubbor Paddas Sambas

Mursalin/Pontianak Post

SULIT AIR: Beginilah pemandangan di jalan jika sudah musim sulit air seperti sekarang ini. Warga harus susah payah mencari air bersih untuk keperluan sehari-hari dengan menggunakan sepeda, motor, dan bahkan bagi yang berduit mereka membeli dengan menggunakan kendaraan roda empat.


Pontianak Post

Kitab

Minggu 3 Mei 2009

Tinggalkan Yang Lama Songsong Yang Baru (Bag 2) Oleh : Pjl Dede Godjali PERHATIKAN catatan dari kitab II Tawarikh ini: ”Pada tahun ketiga pemerintahannya ia (Yosafat) mengutus beberapa pembesarnya, yakni Benhail, Obaja, Zakharia, Netaneel dan Mikha untuk mengajar di kota-kotaYehuda. Bersama-sama mereka turut juga beberapa orang Lewi, yakni semaya, Netanya, Zebaja, Asael, Semiramot, Yonatan, Adonia, Tobia dan Tob-Adonia disertai imam-imam Elisama dan Yoram. Mereka memberikan pelajaran di Yehuda dengan membawa kitab Taurat TUHAN. Mereka mengelilingi semua kota diYehuda sambil mengajar rakyat.”(II Taw.17:7-9). Yosafat, rajaYehuda, memerintahYerusalem selama dua puluh lima tahun (I Raja.22:42). Dari utara (BetHoron) sampai selatan (Bersyeba) mendekati 70 km; dari barat (Zaanan) sampai ke timur (sungai Yordan) kira-kira 50 km. Dari selatan (Bersyeba) keYerusalem (ibukota negri Yehuda) sekitar 60 km. Sesungguhnya, Yehuda termasuk negri yang kecil. Dan di negri kecil itu dilakukan pengajaran di kota-kotanya; tidak dipusatkan di Yerusalem. Inilah semangat desentralisasi yang dilakukan oleh Yosafat. Yosafat mengutus para imam dan orang-orang Lewi; mereka adalah orang-orang yang kompeten dalam perkara ketuhanan. Ia juga mengutus para pembesar, yang diyakini mengerti perkara kerajaan (ref.II Taw.19:11). Yosafat memahami, sebagai raja, dua hal penting yang mesti ia lakukan: meningkatkan kemakmuran ekonomi dan memajukan kehidupan rohani umat. Raja Saul yang dikenal oleh Daud, selama 40 tahun bertakhta telah mengupayakan kesejahteraan rakyatnya. Daud berkata: ”Hai anak-anak perempuan Israel, menangislah karena Saul, yang mendandani kamu dengan pakaian mewah dari kain kirmizi, yang menyematkan perhiasan emas pada pakaianmu.”(II Sam.1:24). Sisi kerohanian juga pernah disentuh oleh Saul (walaupun kurang konsisten): ”Dan Saul telah menyingkirkan dari dalam negeri para pemanggil arwah dan roh peramal.” (I Sam.28:3). Negri kita ini, dengan lebih dari 17.000 pulau, yang dibagi dalam tiga waktu yang berbeda, telah melaksanakan otonomi daerah (otda) sejak beberapa waktu yang lalu. Otda yang dijalankan, disana-sini memang menimbulkan hal-hal negatif; namun secara konsep adalah hal yang benar dan baik. Lembaga gerejawi yang dalam banyak hal masih menerapkan pola sentralisasi, sesungguhnya mengingkari ajaran firman Tuhan. Janganlah hikmat manusia menggeser petunjuk yang dari Allah (ref.Mrk.7:6-8) TINGGALKAN NAOMIISME, PAKAI YUSUFISME Naomi kembali ke Betlehem bersama dengan Rut, menantunya. Ketika mereka masuk ke Betlehem, gemparlah seluruh kota itu karena mereka, dan perempuan-perempuan berkata:”Naomikah itu?” Tetapi ia berkata kepada mereka:”Janganlah sebutkan aku Naomi; sebutkanlah aku mara, sebab Yang Mahakuasa telah melakukan banyak yang pahit kepadaku. Dengan tangan yang penuh aku pergi, tetapi dengan tangan yang kosong TUHAN memulangkan aku. Mengapakah kamu menyebutkan aku Naomi, karena TUHAN telah naik saksi menentang aku dan Yang Mahakuasa telah mendatangkan malapetaka kepadaku.”(Rut.1:19-21). Mari telaah apa yang Naomi nyatakan: Yang Mahakuasa melakukan banyak yang pahit kepadaku TUHAN memulangkan aku dengan tangan kosong Yang Mahakuasa mendatangkan malapetaka kepadaku Paham Naomi ini memiliki banyak penganut pada masa sekarang ini. Mereka menyatakan bahwa Allah dengan KeMahakuasaanNya telah memahitkan hidup mereka; Yahweh (Yang Tiada duanya; Yang ada dengan sendirinya – Aku adalah Aku) telah mengosongkan dompetku, Ia menguras deposito/tabunganku; Ia membiarkan penjarahan terjadi di tokoku (dan sekarang toko yang dulu penuh dengan barang kini kosong melompong). Yang Mahakuasa telah menyalah-gunakan Kuasa-Nya untuk menimpakan malapetaka kepadaku. Selalu muncul banyak pertanyaan: Bila benar Dia Mahakuasa, mengapa Tuhan tidak memakai KuasaNya untuk menolongku, menyelamatkanku, supaya yang pahit tidak menimpaku? Mengapa Yahweh tidak mencegah penjarahan di tempatku, mengapa Ia tidak menjaga rumahku (yang dibobol maling)? Mengapa Yang Mahakuasa tidak mempergunakan Kuasa-Nya untuk melepaskanku dari malapetaka? Bila Naomi masih hidup, mungkin ia akan ”bangga” (atau semestinya heran) bahwa banyak orang mengikuti pahamnya! Naomiisme. Syukurlah cukup banyak umat yang mengikuti Yusufisme. Musa mencatat dialog Yusuf dengan saudara-saudaranya:”Juga saudara-saudaranya datang sendiri dan sujud di depannya serta berkata :”Kami datang untuk menjadi budakmu.” Tetapi Yusuf berkata kepada mereka:”Janganlah takut, sebab aku inikah pengganti Allah? Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan, dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup suatu bangsa yang besar. Jadi janganlah takut, aku akan menanggung makanmu dan makan anakanakmu juga.” Demikianlah ia menghiburkan mereka dan menenangkan hati mereka dengan perkataannya.”(Kej.50:18-21). Yusuf mengerti, Allah memiliki rancangan untuk memelihara umat pilihan-Nya. Dalam proses-Nya, ada hal-hal yang ”pahit” menimpa diri Yusuf (anak kesayangan bapa berubah menjadi hamba di negri asing); ada malapetaka terjadi kepadanya (difitnah oleh istri Potifar); dilupakan oleh juru minuman Firaun selama dua tahun (disangka ada asa, nyatanya yang muncul harapan kosong). Yusuf paham, itu semua adalah bagian untuk menggenapi rencana Yang Mahakuasa. Banyak siswa belajar kepadaYusuf: untuk mencapai tujuan ada proses yang harus dilewati. Ada murid yang bangun jam 04.30; karena mobil akan datang menjemput jam 05.00. Di sekolah menghadapi banyak pelajaran, dan pekerjaan rumah (PR) nyaris ada setiap hari. Ulangan dari berbagai guru datang silih berganti. Guru les privat muncul hampir tiap hari, dari kimia sampai BI (bahasa Inggris). Saat S-1 selesai, ia di wisuda; ia ingat budi baik orangtuanya. Inilah Yusufisme. Tanggalkan paham Naomi, kenakan paham Yusuf. (bersambung)

Gembala yang Baik Oleh: Fr Stepanus Ilwan, CP “Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya.” (Yoh 10:11)

GEMBALA adalah pekerjaan berat namun populer di masa Yesus hidup. Tugas seorang gembala adalah menjaga dombadombanya secara tekun dan berani. Pada saat subuh, seorang gembala membimbing domba-dombanya ke padang rumput yang hijau. Domba-domba itu perlu makanan yang cukup agar tidak kelaparan. Bila haus, domba-domba itu dibawa ke oasis (mata air yang timbul di padang gurun) untuk menemukan pemuasan dahaga. Ancamanancaman terhadap domba-domba itu selalu ada. Binatang-binatang buas jenis carnivora (pemakan daging) sangat berselera untuk memangsa tubuh domba-domba tersebut. Apalagi domba-domba berbadan gemuk

Oleh : IB Heri J Wahai umat manusia ! pikirkanlah bersama, bermusyawarahlah bersama, satukan hati dan pikiranmu satu dengan yang lain. Aku anugerahkan pikiran dan idea yang sama dan fasilitas yang sama pula untuk kerukunan hidupmu (Rgveda X.191.3)

Alam semesta diciptakan Tuhan Yang Maha Esa adalah sebagai tempat tinggal, lahir hidup dan mati berbagai jenis mahluk hidup termasuk manusia. Manusia dilahirkan di alam fana ini sebelumnya tidak pernah memohon kepada Tuhan untuk dilahirkan pada tempat, etnis dan keyakinan tertentu. Sejak lahir, manusia telah membawa perbedaan baik tempat tinggal, etnis, keyakinan serta perbedaan kepribadian. Inilah salah satu bukti keterbatasan dan kelemahan manusia dalam memahami kemahakuasaan Tuhan. Perbedaan kelahiran pada setiap mahluk hidup termasuk perbedaan yang ada pada setiap manusia merupakan anugrah Tuhan yang patut disyukuri, karena perbedaan itu diciptakan oleh Tuhan. Apabila perbedaan itu tidak dikelola dengan arif dan bijaksana maka cenderung menimbulkan konflik sehingga mengancam sendi-sendi kehidupan yang “Ye Ragaratta, nupatanti sotam sayam katam makkatakova jalam etampi chetvana vajanti dhira anapekkhino sabbadukkham pahaya.” (Mereka yang bergembira dengan nafsu indera, akan jatuh ke dalam arus kehidupan, seperti laba-laba yang jatuh ke dalam jaring yang dibuatnya sendiri. Tetapi para bijaksana dapat memutuskan belenggu itu, mereka meninggalkan kehidupan duniawi, tanpa ikatan, serta melepaskan kesenangan-kesenangan indera.” Dhammapada 347

KEINGINAN merupakan kemauan yang kuat untuk memenuhi kesenangan jasmani, rohani, dan nafsu keduniawian. Setiap orang selalu ingin mencari kebahagiaan melalui panca indera, makanan yang enak, tempat tinggal yang bagus, kendaraan yang mewah, teman-teman yang menyenangkan. Tetapi setelah keinginannya terpenuhi tidak mampu memberikan kepuasan yang kekal. Setelah apa yang diinginkan terpenuhi tetap saja masih ada yang kurang. Orang yang telah memiliki segala sesuatu dan terpenuhi segala kebutuhan hidupnya secara lahiriah tetapi tidak akan pernah merasa puas dengan apa yang ia miliki. Seperti seorang anak kecil yang diajak ke toko mainan, apa yang dilihatnya minta untuk dibeli tetapi setelah dibelinya, ia akan merasa bosan dalam waktu yang singkat. Ke­gembiraannya berakhir ke-

Genta Khong Hu Cu Mati - hidup adalah Firman, kaya – mulia adalah pada Tuhan Yang Maha Esa. Seorang Junzi selalu bersikap sungguh-sungguh, maka tiada khilaf. Kepada orang lain bersikap hormat dan selalu susila. Lun Yu 5 : 2. ALKISAH pada zaman dahulu di Tiong­ kok hidup seorang tua berbudi perkerti luhur. Orang tua ramah itu mempunyai dua kegairahan: memelihara aneka jenis kuda yang langka dan mencintai putra tunggalnya lebih dari apa pun. Istri satu-satunya telah meninggal dunia. Orang tua itu kerap berkuda bersama putranya ke tempat-tempat yang jauh untuk jual-beli kuda, menemui temanteman baru, dan menikmati keberuntungan yang diperoleh. Pada suatu pagi, pintu istalnya terlihat terbuka dan salah satu kuda kesayangannya, seekor pejantan, telah melarikan diri. Tatkala para tetangga mendengar kabar hilangnya kuda kesayangannya itu, mereka datang menghiburnya. Mereka merasa sedih orang tua itu tertimpa nasib buruk. Namun di luar dugaan, orang tua itu tidak merasa masygul. Ia menyatakan kehilangan kuda kesayangan itu tidak lantas berarti bernasib buruk. Tak ada cara untuk memperkirakan sebelumnya, hal itu terjadi begitu saja dan tak

dan sedap dipandang. Selain itu, dombadomba rawan keluar dari rombongannya sehingga tersesat ke padang gurun. Gembala mesti mempertaruhkan nyawanya untuk melindungi domba-dombanya dari sergapan binatang buas semacam serigala. Dan gembala akan bekerja keras mencari domba-domba yang tersesat karena keluar dari kelompoknya. Ketika akan membawa domba-domba itu ke oasis, gembala harus terlebih dahulu mempertaruhkan nyawanya mengusir binatang-binatang liar yang sudah lebih dahulu berada di sekitar oasis. Sungguh, pekerjaan seorang gembala amat berat. Pekerjaan seperti ini selain melelahkan badan juga mengancam keselamatan jiwa. Pekerjaan gembala sangat cocok untuk suku-suku nomaden (perantauan). Jauh sebelum Kristus lahir, Abraham juga dikenal sebagai peternak nomaden. Pekerjaan ini tidak asing bagi masyarakat Yahudi. Sehingga siapa pun yang mendengar kata

“gembala” maka orang tidak sulit membayangkan pekerjaan-pekerjaan sulit yang dijalani olehnya. Yesus mengumpamakan seorang pemimpin sejati seperti seorang gembala. Domba-domba adalah gambaran dari jemaat yang dipimpinnya. Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang memiliki karakter seperti seorang gembala. Kita barangkali akan bertanya “siapakah pemimpin yang pernah memberi teladan sebagai gembala yang baik?” akhirnya kita dapat menunjuk Yesus sendiri. Dialah gembala yang utama. Yesus itulah gembala yang dengan penuh kepastian menuntun umat manusia menuju “padang rumput kebaikan dan oasis kebenaran.” Dia juga yang terus menerus mencari para pendosa yang digambarkanNya seperti domba yang hilang. Yesus pula yang terus menerus mengusir iblis dan roh-roh jahat dari muka bumi. Iblis dan roh-roh jahat itu bagaikan serigala yang tak kunjung bosan untuk memangsa kebahagiaan manusia.

Kerukunan Hidup damai dan rukun. Kerukunan pada umumnya merupakan tujuan yang ingin diwujudkan oleh setiap manusia baik secara individu maupun kelompok, karena dengan kerukunan akan mempermudah dalam mencapai tujuan yang diinginkan.. Kitab Suci Weda banyak menegaskan pentingnya hidup rukun bersama sebagai ciptaan Tuhan Yang Maha Esa. Mantra Puja Trisandhya menyebutkan : “Sarwa prani hitankarah” artinya semoga semua mahluk bahagia dan hidup sejahtera. Ditegaskan kembali, “ Sarve sukhino bhavantu, sarve santu niramayah, sarve bhadrani pasyantu, makascid duhkha bhag bhavet” artinya : semoga semuanya memperoleh kebahagiaan, semua memperoleh kedamaian, semoga tumbuh saling pengertian dan semuanya bebas dari penderitaan. Hidup damai dan rukun dalam perbedaan sesungguhnya dilandasi oleh ajaran suci Veda yang menyatakan bahwa “Vasudhaiva kutumbhakam” yang artinya semua mahluk sesungguhnya bersaudara. Kesadaran terhadap persaudaraan dan persatuan ini menuntut umat manusia untuk senantiasa mengembangkan kerukunan hidup yang

dinamis. Kerukunan hidup yang telah dibangun dengan susah payah seringkali terusik, bahkan acapkali menimbulkan pertentangan dan perpecahan. Kondisi semacam ini perlu diperhatikan oleh seluruh komponen masyarakat Hindu, agar perbedaan pendapat yang bersifat pribadi jangan sampai mengakibatkan perpecahan dan mengorbankan kepentingan yang lebih besar. Segala persoalan yang timbul, hendaknya dapat diselesaikan dengan semangat kerukunan dan bekerjasama, sebagaimana yang disabdakan Tuhan dalam kitab suci Rgveda. X.191.2 sebagai berikut: “Wahai umat manusia ! Hiduplah dalam harmoni dan kerukunan, hendaklah bersatu dan bekerjasama. Berbicaralah dengan satu bahasa dan ambilah keputusan dengan satu pikiran. Seperti orang-orang suci dimasa lalu yang telah melaksanakan kewajibannya, hendaklah kamu tidak goyah dalam melaksanakan kewajibanmu” Kerukunan yang ingin diwujudkan dalam kehidupan adalah kerukunan yang mencerminkan suasana hubungan yang harmonis dinamis, kreatifitas bersama dan kegiatan yang produktif. Kerukunan yang mencerminkan hubungan yang harmonis

Keinginan Tidak Terbatas Oleh tika ia merasakan bosan terhadap cerita Jataka, certa Buddhis yang mainan yang telah dibelikannya. Ia Saiman SS tidak asing lagi. Raja Setengah mengharapkan permainan baru lagi Kepeng namanya termasuk diyang mereka belum ada. Sama saja dengan antaranya orang-orang yang tidak merasa orang-orang dewasa, ketika keinginan telah puas. la pernah berpikir untuk merebut tercapai, mengharapkan keinginan yang le­ kekuasaan Raja Udaya. Ketika menemani bih besar lagi. Orang yang demikian disebut raja itu berburu, ia melihat adanya peluang dengan serakah atau lobha. Karena keinginan untuk membunuhnya. Pada waktu istirahat, dan keserakahan yang tidak dapat terkendali raja yang murah hati itu tertidur tanpa lantas menjadi pembohong, penipu, dan ditemani para pengawalnya. Raja Setengah pencuri, bahkan perampok. Keinginan yang Kepeng telah siap dengan menghunuskan tidak terkendali akan menimbulkan ketagian pedangnya, namun hati nuraninya segera yang dapat merusak mental dan fisik bahkan menghalangi dia untuk berbuat seperti itu. menjerumuskan ke alam neraka. Petunjuk Berulang kali niat buruk itu timbul. AkhBuddha dalam Kitab Suci Dhammapada irnya Raja Setengah Kepeng iut berhasil menyebutkan “Sebatang pohon yang telah mengatasi konflik yang ada dalam dirinya. ditebang masih akan dapat tumbuh dan ber- la mengaku berdosa dan memutuskan untuk semi lagi, apabila akar-akarnya masih kuat meninggalkan keduniawian. la tidak lagi dan tidak dihancurkan. Begitu juga selama membutuhkan kekuasaan dan kekayaan akar nafsu keinginan tidak dihancurkan, yang menggelapkan mata batinya dan maka penderitaan akan tumbuh berulang membuamya berniat buruk. Raja Setengah Kepeng termasuk manusia yang berjiwa kali” (Dhammapada 338) Banyak orang yang tidak dapat mem- besar berani mengakui kelasahan yang bendung keinginannya. Orang yang telah dilakukan dalam dirinya. la telah meliberkedudukan sebagai raja pun tidak akan hat sebab dari keinginan dan bagaimana merasa puas dan selalu berusaha untuk keinginan tersebut berkembang dalam memperbesar kekuasaannya. Orang yang pikirannya. Lalu ia ingin mencabutnya cukup kaya pun selalu berusaha untuk me- sampai ke akar-akarnya. Dikisahkan dalam nambah kekayaannya. Dikisahkan dalam Jataka bahwa “ Sedikit keinginan tidaklah

25

Pada akhirnya, Yesus pula yang dibunuh di kayu salib karena mati-matian membela domba-dombanya. Seluruh hidup Yesus merupakan gambaran seorang gembala yang total menjaga dan memelihara domba-dombaNya. KematianNya di kayu salib menjadi bukti nyata cinta kasihNya kepada umat manusia. Yesus yang telah dibunuh itu bangkit pada hari ketiga karena kematian tak sanggup menghentikan kuasa cinta dalam waktu yang lama. Yesus tetap menggembalakan umat manusia melalui perantaraan Gereja di bumi ini. Gerejalah yang meneruskan tugas penggembalaan Sang Guru sampai hari ini hingga akhir zaman. Gereja tentu tidak berjuang sendiri dalam menuntun jiwa-jiwa anak manusia di bumi ini. Sebab, Yesus Tuhannya telah memberikan Roh yang menjadi generator dalam diri Gereja yang kudus ini. Semoga di zaman ini makin banyak orang terpanggil untuk menjadi gembala yang baik bagi sesamanya.**

Mentari Hindu dinamis artinya manusia sebagai mahluk ciptaan Tuhan yang paling utama dan mulia hendaknya dapat meningkatkan kualitas hidup dan kehidupan sehingga dapat saling tolong-menolong, menunjukkan hubungan yang selaras dan serasi, saling tenggang rasa, saling menghormati dan bekerjasama yang baik. Kerukunan yang mencerminkan kreatifitas bersama artinya kerukunan itu hendaknya dibarengi dengan gagasangagasan dan ide-ide baru untuk menghadapi dan memecahkan masalah secara bersama dengan dilandasi pikiran arif bijaksana. Kerukunan yang mencerminkan kegiatan yang produktif artinya kerukunan itu dapat menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung, secara materiil maupun spiritual. Hal ini bisa diwujudkan melalui kegiatankegiatan yang mengarah pada peningkatan kesejahteraan dan mengurangi pengangguran. Misalnya mendirikan koperasi secara bersama-sama, sehingga dapat menampung tenaga kerja dan usaha-usaha lain yang dapat meningkatkan kesejahteraan hidup bersama.**

cukup, dan jikalau banyak mendatangkan kesukaran. Ah, manusia dungu ! Jadilah sebagaimana adanya jika ingin mencapai kearifan” (Jataka, 421). Cepat atau lambat, walaupun bukan dalam kehidupan sekarang maupun dalam kehidupan yang akan datang, mereka yang terkendali nafsu keinginanya dan hidup sesuai dharma maka tidak akan mengalami kekurangan dalam kehidupannya. Sebaliknya orang yang buta mata batinya, selalu serakah, mengumbar nafsunya, tidak beriman, yang mengabaikan kebaikan, kikir dan picik, tidak akan mempertahankan kebahagiaanya. Orang yang kaya tetapi pemalas, pemabuk, gemar berfoya-foya, bergaul dengan orang-orang yang buruk laku akan mudah jatuh miskin dan terbenam dalam penderitaan. Orang-orang yang cerdas dan pandai tetapi menyombongkan kepandaiannya, angkuh, dan besar kepala, maka kepandaian yang telah dimiliki akan menjerumuskan pada jurang penderitaan dan kesengsaraan. Mempraktekan kehidupan yang saleh, patuh pada peraturan, hukum, norma, etika yang telah diajarkan oleh para suci akan mendatangkan rezeki. Konsultasi dengan para bijaksana untuk mendapatkan rasa aman, mengatasi karma buruk dan bukan untuk memenuhi nafsu serakah akan mendatang pahala kebahagiaan. Dalam ajaran setiap agama, termuat anjuran agar setiap umat beragama dapat membendung dan mengendalikan nafsu yang selalu tidak mengenal puas.**

Mati - Hidup Adalah Firman ­

tetangga menganggap orang ada sesuatu yang bisa Oleh: tua itu sudah tidak waras dan diperbuatnya. “Nasib Makin Pak Kik Bio membiarkannya sendirian. buruk atau baik, siapa Tak lama kemudian, pecah yang tahu. Tak ada perang dinegeri tersebut. Sejumlah anak alasan untuk merasa sedih,” ujarnya. Seminggu kemudian, kuda jantan yang muda dipaksa untuk bergabung dalam dinas hilang itu kembali lagi. Kali ini, ia bahkan ketentaraan, kecuali putra pemilik kuda yang membawa serta seekor kuda betina putih cacat kakinya itu. Banyak anak muda gugur yang langka dan berharga. Tatkala para di medan perang yang ganas tersebut. Para tetangga mendengar kabar ini, mereka men- tetangga menganggap peruntungan orang datangi lagi dan memberi ucapan selamat tua dan putranya itu bagus. “Mungkin”, sahut atas nasib baiknya. Namun kembali, orang orang tua bijak itu secara singkat dengan tua itu bersikap tenang dan biasa-biasa ekspresi wajah biasa-biasa saja. Nasib baik atau buruk siapa yang dasaja. Ia mengutarakan, “Nasib baik atau buruk, siapa yang tahu. Kejadian ini tidak pat mengetahui sebelumnya? Sering orang serta-merta berarti nasib baik.” Munculnya menunggu nasib baik baru melakukan kuda betina putih itu secara begitu saja tidak sesuatu, baru mau melakukan sesuatu kalau membuat ia melonjak kegirangan. Kembali merasa akan mendapatkan sesuatu yang dianggap pasti menguntungkan, atau kalau para tetangga menunjukkan keheranan. Suatu ketika, tatkala putranya sedang merasa kesempatannya dianggap sudah menunggang kuda betina itu, kuda tersebut matang. Melihat orang yang telah berhasil tergelincir dan jatuh. Sang putra ikut jatuh dan meraih sesuatu prestasi orang kadang menpatah kakinya. Ia menjadi pincang sewaktu gatakannya itu adalah keberuntungan atau berjalan. Para tetangga datang lagi ke orang tua hoki. Tetapi keberuntungan, rejeki atau hoki tersebut untuk menghibur. Bahkan sebagian itu akan jatuh ke tangan orang yang siap untuk dari mereka menganjurkan agar kuda betina menerimanya. Ini ada benarnya juga, kalau itu dijual saja atau bahkan dibunuh, sebelum seseorang tiba-tiba mendapat durian runtuh kesialan lebih jauh menimpanya. Namun, seperti ada kesempatan mengusahakan orang tua itu menolak dan menyatakan keja- suatu pekerjaan, akan tetapi orang tersebut dian itu hanya sekedar kecelakaan murni. Para tidak siap, tidak menguasai cara-cara untuk

melakukannya, atau tidak cukup pengetahuan dan kemampuan untuk mengerjakannya, pasti kesempatan itu akan berlalu begitu saja.Nabi Khongcu mengajarkan bahwa manusia harus selalu bersungguh-sungguh dan tidak berbuat khilaf, selalu berusaha sekuat tenaga dan pikiran, tentang hasilnya berserah kepada Tuhan. Tatkala Nabi di Negeri Wee, menabuh semacam alat musik yang dibuat dari batu. Ketika itu lewatlah seorang yang mendukung keranjang rumput di muka kediamannya lalu berkata, “Sungguh sepenuh hati memukulnya.” Sebentar kemudian berkata pula, “Sungguh jelas! Lagunya merayu seperti berkata ‘Tiada orang yang mengenal Aku!’ Tetapi kalau tidak ada yang mau mengenalNya, mengapakah tidak dihentikan saja? ‘Menyeberangi sungai, bila airnya dalam, menyeberanglah beserta pakaiannya; bila airnya dangkal, bolehlah menarik pakaian keatas’.” Nabi bersabda, “Sungguh tegas orang ini. Tetapi apakah sukarnya kalau hanya begitu?”Dialog diatas menunjukkan bahwa dalam berbuat sesuatu harus selalu dengan sungguh-sungguh sekalipun seolah tiada harapan akan hasilnya, karena ketika kesempatan itu tiba berarti telah siap menerimanya dan tidak tersia-siakan. Inilah yang sering tidak diketahui oleh kebanyakan orang.**


Ketapang

26

Pontianak Post

potret

Seluruh Lini Usaha Bakal Dioptimalkan

Sejarah Kota Ketapang PADA tahun 1874 M/1219 H, pusat Kerajaan Matan IV berada di Tanjungpura. Ketika itu memasuki 29 tahun pemerintahan Penembahan Alhajji Gusti M.Sabran. Mengutip tulisan M.Nasir, salah satu budayawan Kalbar, maka kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Ketapang Yudo Sudarto, menuturkan pada Yudo Sudarto tahun-tahun tersebut ada laporan dari nahkoda perahu yang berlayar ke Singapura dan kepulauan Jawa. Di mana, saat mereka kembali selalu diganggu bajak laut. Versi Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Ketapang itu menyebutkan, bajak laut beroperasi di selat Karimata dan mendekati Muara Sungai Pawan. Laporan tersebut ditindaklanjuti, Penembahan Alhajji M.Sabran, mengadakan musyawarah dengan para pangeran-pangeran yang menjalankan pemerintahan, untuk mencari jalan keluar. “Musyawarah tersebut telah memutuskan dan menunjuk H. Abas dengan gelar Penggawa Kuala Matan, untuk mengamankan lalu lintas pelayaran dengan diberi stempel jabatan, dan segera berangkat ke Kuala Matan membuat pemukiman baru,” kata Yudo Sudarto. Setelah mendapat tugas dari penembahan, maka H. Abas mengajak dan membawa sanak keluarga yang ingin pindah ke Kuala Matan untuk membuat pemukiman baru. Ajakan H. Abas itu, disambut oleh keluarga, termasuk Imam Muhsal sebagai pimpinan agama, dan Enci Yasin sebagai pemuka masyarakat. Lalu beberapa perahu telah disiapkan dan dilengkapi dengan perbekalan serta beberapa buah rakit yang bermuatan kayu belian, yang disiapkan untuk bangunan. (ndi)

ALE - ALE

Helm Standar dan Kaca Spion JIKA ingin merasakan ditilang polisi sebaiknya jangan pakai helm satndar dan kaca spion saat berlalu lintas di jalan raya. Pasalnya, saat sekarang hampir setiap hari Satlantas Ketapang menggelar razia. Contoh pada Jumat sore (1/5) lebih dari 100 sepeda motor terjaring akibat tak lengkap. Mulai dari STNK, SIM, helm satndar, kaca spion dan lain-lain. Kendaraan yang terjaring itu kemudian digiring ke Mapolres Ketapang. Masih banyaknya kendaraan yang tak melengkapi kendaraan itu, maka kepolisian tetap berusaha menegakkan kedisiplinan berlalu lintas. “Padahal sudah sering dirazia, tapi masih ada yang tak menggunakan helm standar dan kaca spion. Kan tujuan helm standar dan kaca spion untuk keselamatan pengen dara juga, heran juga ya,” kata Sahran, warga Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan kepada Pontianak Post kemarin. (ndi)

Minggu 3 Mei 2009

Motivasi Pelaku Ekonomi Dipacu Andi candra/pontianak post

BUTUH PERBAIKAN: Pipa pembatas Jembatan Pawan II, tampak sudah ada yang mulai tidak sempurna akibat bautnya dilepas. Jika tak cepat diperbaiki, peralatan fasilitas publik tersebut dapat hilang.

Usaha Perabot Rumah Tangga Menjanjikan di Kayong Utara SUKADANA--Sebagai kabupaten baru, berbagai peluang usaha bisa ditempuh dan tampaknya bergerak di bidang penjualan perabotan rumah tangga sebagai sesuatu yang pantas untuk dibidik. Diyakini atau tidak, para pegiat usaha ini me-ngaku dapat meraup omset minimal Rp.500 ribu setiap harinya. Sebagaimana diungkapkan Anang, salah satu pedagang perabotan rumah tangga di Sukadana belum lama ini. Dia mengatakan, bahwa perabotan rumah tangga menjadi produk yang begitu banyak diminati warga. Hal tersebut diperlihatkan dengan kemampuan omset yang didapatnya, bisa mencapai Rp.500 ribu setiap harinya. Bahkan pendapatan tersebut merupakan hasil minimal yang didapatnya. “Biasanya lebih besar dari itu,” ujar salah satu pedagang di kawasan Pasar Sukadana tersebut. Dalam berdagang, Anang setiap harinya menawarkan perabotan rumah tangga yang diperdagang-

kannya secara berkeliling kepada masyarakat. Tentu saja setiap hari dia berpindah-pindah tempat dan tidak menetap pada satu lokasi. Dia yakin dengan berpindah-pindah seperti itu, pendapatan yang diperolehnya akan lebih baik dibanding menetap dan menunggu datangnya pembeli. Namun meskipun demikian, pola berdagang seperti itu tidak lantas setiap hari dilakukannya. Anang sendiri biasanya tidak bergeser dari kawasan Pasar Sukadana selama dua hari. Setelah itu, bisa saja dia berpindah ke lokasi lain untuk mencari pembeli yang memiliki animo daya beli cukup tinggi. Bahkan sebelum berjualan di pasar pusat pemerintahan kabupaten ini, dia bersama rekan-rekannya pernah berjualan di kawasan Ketapang. Setelah puas mengadu nasib di Ketapang, mereka kemudian beranjak menjajal keberuntungan di Kabupaten Kayong Utara. Pasar Telok Melano

yang menjadi sentra perekonomian kabupaten ini menjadi tempat yang mereka jajaki, saat awal-awal bertandang ke kabupaten ini. “Karena tempat-tempat yang kami datangi lumayan jauh, kami mengangkut dagangan kami dengan menggunakan pick up,” ujarnya. Bersama rekan-rekannya, Anang memang banyak menawarkan perabotan rumah tangga yang menjadi kebutuhan sehari-hari. Dari sekian ba-nyak perabotan rumah tangga yang ditawarkannya, mereka lebih banyak menjajakkan perlengkapan dapur. Karena dijual dengan harga yang cukup terjangkau yakni pada kisaran Rp.1.000Rp.40 ribu, kontan saja dagangan mereka diserbu para pembeli. Apa yang mereka perdagangkan tersebut mereka pasok dari Jawa Tengah yang dibawa dalam karung berukuran besar. (ote)

KETAPANG--Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Ketapang, tidak ingin membiarkan kelesuan perekonomian kabupaten ini berlangsung lama. Mereka akan menempuh cara optimal dengan membangun seluruh lini usaha di Kabupaten Ketapang. Langkah tersebut dikatakan Ketua Kadin Ketapang Abdulbad Abdu Rani, yakni dengan membangkitkan motivasi para pelaku ekonomi, akibat hempasan krisis global. Para pelaku ekonomi tersebut, ditambahkan dia, dipacu dengan cara menciptakan berbagai peluang usaha yang cukup berpotensi di Kabupaten Ketapang. “Terutama usaha kecil,” ujarnya ditemui di ruang kerjanya belum lama ini. Memang hal yang tak dapat ditampik, menurut Abdulbad, bahwa imbas dari krisis global juga berpengaruh bagi Kabupaten Ketapang. Hanya saja, ditambahkan dia, dampaknya tidak dirasakan sedemikian parah. Namun yang tak dapat dipungkiri, bahwa sempat terjadi peralihan sektor usaha yang tengah digeluti oleh pengusaha. Dia memisalkan pada industri perkayuan yang berubah menjadi perkebunan dan pertanian. “Karena perubahan itu, pemerintah perlu memberikan perhatian terhadap para pengusaha yang berada di Ketapang,” kata dia. Kadin dikatakan Abdulbad,

akan terus berupaya untuk meningkatkan komunikasi bisnis, guna menunjang geliat roda usaha di kabupaten ini. Komunikasi tersebut, menurut dia, mutlak terjalin antara sesama pengusaha maupun bersama pemerintah. Dengan demikian, dia menambahkan, bakal terjalin pemahaman yang sama dan saling menguntungkan antara pihak-pihak yang saling berkomunikasi tersebut. Kadin, dikatakan Abdulbad, akan terus berperan aktif dalam soal membuka peluang bisnis. Bidikan mereka dalam waktu dekat adalah kawasan perhuluan serta pedalaman, yang selama ini nyaris tak tersentuh. Dia mencontohkan, di kawasan perhuluan, sektor usaha yang paling menjanjikan adalah perkebunan. Namun dalam hal ini, dia mengingatkan, bahwa pemerintah perlu memfasilitasi upaya komunikasi antara pengusaha besar dan pengusaha kecil. Mereka inilah yang nantinya, ditambahkan dia, akan menggarap usaha tersebut di daerah ini. Harapan Abdulbad, dengan pola tersebut akan tercipta perspektif yang sama dalam menggerakkan roda usaha. Namun dari apa yang dipaparkan dia, pemerintah mesti memperhatikan bagaimana mereka melakukan sosialisasi kepada masyarakat, terkait usaha-usaha besar yang berada di daerah. Dengan demikian dia yakin, keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan usaha tak lantas menjadi penghambat jalannya bisnis tersebut. (ote)

Kwarcab Ketapang Kibar Bendara Setengah Tiang KETAPANG — Meninggalnya Henri Usman yang juga Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Provinsi Kalbar pada 30 April lalu diapresiasikan dengan berbagai hal. Termasuk salah satunya dengan pengibaran bendera setengah tiang yang dilakukan oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Ketapang. “Kwarcab Gerakan Pramuka Ka-

bupaten Ketapang turut berduka cita dengan meninggalnya Ketua Kwarda Provinsi Kalbar Henri Usman,” ujar Ketua Kwarcab Ketapang Ny Suma Jenny Heryanti yang disampaikan Andalan Cabang Urusan (Ancu) Peserta Didik Pedega Pitriyadi, Sabtu, 2 Mei, di Ketapang. Kwarcab tidak hanya menggelar tahlilan, memperingati meninggalnya salah satu tokoh besar Kalbar tersebut. Mereka juga menaikkan bendera setengah

TEKNIK FOTO Jl. Suprapto No. 86, Telp. 0534-3037153 Melayani : pas foto, foto keluarga, foto glamour, foto pengantin, foto anak-anak, dll. Melayani : • Cetak foto berbagai ukuran dan bisa ditunggu • Rias pengantin & paket pernikahan • Menjual binkai foto berbagai ukuran & kamera digital

tiang, sebagai tanda berkabung. Kenangan Almarhum bagi Ketua Kwarcab, dikatakan Pitriyadi, begitu banyak. Bukan hanya berperan memimpin pramuka di Kalbar selama dua periode berturut-turut. Almarhum dalam penilaian Ketua Kwarcab Ketapang juga telah memberikan kontribusi penuh bagi kemajuan pramuka di Kalbar. Almarhum dikatakan juga telah memberikan dorongan semangat serta motivasi bagi Ketua Kwarcab untuk berkarya dalam semua bidang. “Bahkan Almar-

hum menganggap Ibu Ka Kwarcab sudah seperti anak sendiri,” ujar Pitriyadi kepada Pontianak Post. Henri Usman dikatakan Pitriyadi sebetulnya dijadwalkan akan bertandang ke Kabupaten Ketapang dalam waktu dekat. Mantan Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar tersebut rencananya bakal membuka acara puncak, Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-48 Tahun 2009 seKalbar, di mana kegiatan dipusatkan di Kabupaten Ketapang. Kegiatan tersebut rencananya bakal digelar di Bumi Perkemahan Wirakarya

Ketapang. “Sebagai anggota pramuka, Almarhum telah mengaplikasikan tri satya dan dasa dharma dalam kehidupannya di masyarakat,” ungkapnya. Kursus Mahir Dasar Selain menyampaikan rasa bela sungkawa Kwarcab Ketapang atas meninggalnya Ketua Kwarda Kalbar, dalam waktu dekat kwarcab juga akan menggelar kursus mahir dasar (KMD). Kegiatan tersebut digelar dalam jalinan kerjasama dengan Kwartir Ranting di seluruh kecamatan, dengan mengajak serta para guru serta calon pembina pramuka. (ote)


Pontianak Post

ANEKA PONTIANAK

Minggu 3 Mei 2009

Bangkitkan Semangat Disiplin

PERINGATAN hari Pendidikan Nasional yang jatuh 2 Mei tak sekedar dijadikan seremonial belaka. Momen ini harusnya mampu membangkitkan semangat disiplin pelaku pendidikan dan masyarakat. Sehingga hardiknas lebih bermakna.“Saat ini budaya disiplin yang merupakan nilai pendidikan bagi sebagian orang banyak

diabaikan. Padahal berpangkal dari disiplin inilah kemajuan bangsa dapat tercapai tak hanya mencerdaskan orang namun lebih peduli terhadap sebuah perkembangan alam sekitar,” ungkap pemuka masyarakat Pemangkat, Rahmadi M Imin kepada Pontianak Post, kemarin. Ditambahkannya disiplin masyarakat

masih merupakan salah satu problem bangsa ini. Hal tersebut dikarenakan kesadaran masyarakat untuk berdisiplin masih rendah. Salah satunya budaya buang sampah. Padahal disiplin buang sampah penting. Ia yakin disiplin buang sampah pada tempatnya tidak akan menimbulkan permasalahan. Namun jarang budaya ini diterap-

27 kan dengan baik. Akibatnya sampah menjadi persoalan tak kunjung selesai. Bahkan menimbulkan penyakit dan bau tidak sedap. “Seharusnya bangsa ini mencontoh Jepang sebagai negara maju yang memiliki budaya disiplin yang tinggi sehingga negara ini tidak dikenal kemajuan teknologi akan tetapi kebersihan kotanya,” ungkap Rahmadi.

Pendidikan, kata dia, harus mampu mencetak generasi penerus yang memiliki budaya disiplin yang tinggi. Masalah budaya disiplin ini tak cukup diteorikan semata namun butuh teladan. “Keteladanan merupakan salah satu kunci keberhasilan penerapan disiplin baik pada siswa maupun anggota keluarga dan masyarakat,” katanya. (har)

Dinikahi Pria Setelah Positif HIV/AIDS Sambungan dari halaman 21

berhadapan dengan agen lainya sehingga dirinya bingung. “Saya tidak tahu mau dikemanakan oleh agen, karena setelah masuk Malaysia saya sudah berada di sebuah rumah di Kucing,” katanya. Dirinya terkejut saat rumah yang ia singgahi merupakah rumah tempat menyekap tenaga kerja dari Indonesia. Mulai dari pembantu, laki-laki dan perempuan ada. “Hitungan saya sekitar belasan orang ada dirumah tersebut,” katanya. Melihat kondisi itu, Mawar yang lugu baru mengetahui pekerjaan apa yang bakal ia lakoni. “Saya tahu akan dijadikan wanita penghibur mendengar omongan berapa orang yang disekap dirumah tersebut,” katanya. Dirumah tersebut ada penjaga yang mengawasi gerak gerik mereka. Hanya sekitar satu hari satu malam, Mawar pun dibawa ke Kuala Lumpur. Ia pun tidak ingat kenangan buruk delapan tahun lalu tersebut. Setelah di Kuala Lumpur, Mawar dipindah tangankan ke agen lain. Mimpi buruk Mawar pun terjadi. Ia dipekerjakan sebagai PSK disebuah hotel di Ibukota Malaysia tersebut. Ia dipaksa melayani rata-rata 3-4 orang tamu hotel. Dengan bayaran sekali berhubungan sekitar 60 ringgit Malaysia. Malangnya lagi uang hasil melayani tamu dibagi dengan agen penyalur dengan pembagian uang yang merugikan dirinya. “Saya hanya menerima 20 ringgit sedang sisinya untuk agen. Alasannya untuk membayar pembuatan paspor dan hidup selama di Malaysia,” katanya. Jika ingin bebas, mawar harus mampu

melayani 100 tamu baru dianggap lunas dan boleh mencari uang sendiri. Pengalaman hidup yang harus ditanggung oleh anak belia dari Pemangkat. Mulai dari tamu yang tak menggunakan kondom saat berhubungan pun ia layani. Waktu terus berlalu 5 tahun bekerja sebagai PSK ia lalui dengan ketabahan hati. Jeritan hati Mawar sepertinya ingin menangis agar bisa terbebas dari pekerjaan ini. Akhirnya keinginannya terwujud. Karena dirinya beserta perempuan dari Indonesia lainya tertangkap dalam operasi penjaringan oleh pihak imigrasi diraja Malaysia. Selama tiga bulan ia masuk sel di penjara Kajang Malaysia. Tempat tahanan terbesar di Malaysia. Penjara membuat Mawar bahagia. “Lebih baik hidup dipenjara dari pada setiap malam bekerja melayani pria hidung belang. Saya pun terbebas dari dosa pekerjaan yang digelutinya,” ungkap Mawar dengan mata berkaca-kaca. Bahkan ia sempat tertawa. Karena mengingat kehidupan penjara yang nyaman. “Penjara Malaysia enak, makanan bergizi dan terawatt. Bayangkan saja makanan kami ayam, daging, tahu tempe. Untuk sarapan pagi, roti dan susu selalu menjadi hidangan,” katanya kagum. Setelah dibebaskan Mawar beserta warga Indonesia lainya diantar ke Tanjung Pinang dengan penjagaan ketat Polisi Diraja Malaysia dengan menggunakan Feri. Keberangkatan Mawar ke Tanjung Pinang terjadi sekitar Juli 2001. Setalah di Tanjung Pinang, para WNI ini sudah lepas kawalan Polisi Diraja Malaysia. Dengan menggunakan

KM Kerinci, rombongan WNI berangkat menuju Dumai sebelum ke Tanjung Balai. Ketakutan sempat menghampiri Mawar dan sebagian tema kenalannya di kapal. Pasalanya Dumai merupakan wilayah menakutkan bagi Mawar. Pasalnya saat Mawar dan rombongan WNI turun dari kapal, mareka ditarik-tarik kemudian dibawa. Seolah-olah barang kiriman yang hendak diambil sang pemilik. “Ada yang menjerit dan menangis karena dibawa orang tak dikenal,” katanya. Pantaslah Dumai dijuluki Dunia Malaikat Iblis (DUMAI). Karena orang yang tidak dikenal dengan mudahnya memboyong WNI yang turun yang nantinya dijual kembali ke negara tetangga sebagai tenaga kerja. Untunglah Mawar dan keenam kenalanya diboyong salah satu bapak berusia 45 tahun untuk menginap di Dumai. Ia selamat dari jeratan oknum yang akan menjualnya kembali ke negeri jiran. Bermodalkan perhiasan ia pun meminta tolong kepada sang bapak yang menyelematkannya membeli tiket pulang. Mawar tidak langsung pulang karena ongkos tak cukup. Keberangkatannya hanya di Tanjung Balai Karimun. Di daerah inilah ia mencari jalan keluar agar bisa pulang. Pekerjaan sebagai pelayan di tempat permainan uji ketangkasan ia lakoni. Dengan penghasilan Rp 500.000 perbulan. Ia tetap bertahan meskipun harus membayar. Lima bulan berlalu. Dirinya memiliki cukup uang kemudian memutuskan pulang ke kampung halaman. Dari Tanjung Balai Karimun ke Batam, kemudian dengan menggunakan pesawat terbang

dari Batam ke Pontianak . Akhirnya ia kembali ke Kalbar setelah lama terkatung-katung di negeri orang. Hidupnya kembali normal. “Keluarga saya tidak mengetahui perjalanan hidup saya selama ini, karena memang saya sembunyikan,” katanya. Tahun 2003, dirinya menikah dengan seorang pria. Kala itu umur sang pria sekitar 17 tahun. Selama dua tahu menikah tak pernah diberi nafkah. Maka perceraian pun dijadikan solusi terbaik. Waktu itu Mawar belum mengetahui mengenai HIV/ AIDS. Ia pun bekerja di sebuah kantin di daerah Sebedang Tebas. Kurang lebih tiga bula, ia pun kenalan dengan seorang pria pekerja kapal. Perkenalan inilah yang cukup merubah hidup Mawar. “Dengan spontan sang lelaki tersebut memberi uang dan katanya saya sakit sehingga sang lelaki menyuruh saya berobat,” katanya heran. Ternyata Mawar pun terbujuk nasehat sang pria. Ia pun memeriksakan diri ke sebuah tempat praktek di Pemangkat. Ia pun bertemu dengan dokter wanita dan memberikan infromasi lengkap soal AIDS. Informasi tersebut membuat ia tersadar untuk lebih mengetahu lebih lanjut soal apa yang sebenarnya terjadi. Atas anjuran sang dokter, dirinya pun memeriksakan diri ke sebuah kilik penanganan sukarela HIV/AIDS di Pemangkat. Sekitar Bulan Oktober 2006 hasil pemeriksaan menyatakan Mawar positif HIV/ AIDS. “Hati ini berdebar, putus asa yang ada dibenak adalah umur tidak lagi panjang, rasanya tidak beraturan,” jawabnya dengan pilu dan sedih. Hasil pemeriksaan menunjukkan CD4. CD4 merupakan satu jenis sel

Layangan Penyebab Utama Gangguan Jaringan Listrik PLN Sambungan dari halaman 21

Sementara akibat layangan tercatat sebanyak 84 kali dan karena alam sejumlah 165 kali. Akan tetapi, Franky berkeyakinan kuat bahwa gangguan penyulang yang dikarekan putusnya kawat, 262 kali, sebagian besarnya dikarenakan tali kawat layangan.“Pada gangguan kawat putus, sebagian merupakan

gangguan jumper putus yang disebabkan sentuhan dengan kawat kelayang. Jika diasumsikan, setengah dari 262 kawat putus merupakan akibat kawat layangan maka gangguan yang diakibatkan layangan sebanyak 215 kali,” katanya. Sebetulnya pemerintah daerah telah mempunyai aturan yang melarang masyarakat bermain layangan, apalagi mengguna-

kan tali kawat. Itu diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Kota Pontianak Nomor 3 Tahun 2004 tentang Ketertiban Umum. “Kita juga biasa melakukan razia bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) tapi sepertinya mereka tidak jerajera. Mungkin hukumannya harus dipertegas seperti adanya hukuman kurungan sehingga ada efek jera bagi para pelaku,” kata

Franky.Selain dapat mengakibatkan kabel listrik putus dan terjadi pemadaman yang merugikan masyarakat, permainan layangan dengan menggunakan tali kawat juga berbahaya bagi keselamatan manusia. “Untuk pemulihan gangguan kabel yang putus membutuhkan waktu yang lama karena pekerjaan perbaikan cukup berat,” ujarnya.(zan)

adalah emas, susu dan madu. Dideskripsikan demikian, karena Indonesia adalah tanah air yang kaya akan hasil bumi, seperti minyak, batu bara, timah, serta mineral lainnya. ”Hutan kayu juga sangat lebat. Tanah pertanian serta perkebunan juga subur. Kekayaan beraneka ragam. Laut yang sangat luas. Kepulauan yang indah serta memiliki daya tarik wisata alam yang sangat tinggi nilainya,” ungkap dia. Hanya saja, ungkap Bujang, pemanfaatnya masih belum maksimal. Sehingga rakyat Indonesia masih banyak yang hidup di bawah garis kemiski-

nan.Bujang juga berbicara mengenai kesehatan. Menjaga sehat di usia tua, ungkap Bujang, sulit-sulit gampang. Jika ingin hidup dengan usia panjang, saran dia, jangan makanan yang instan, seperti yang didalam kaleng atau yang dibungkus. Sebab, semua itu menggunakan pengawet. ”Kalau saya sehat seperti sekarang ini karena suka makan kulit ari beras. Itu yang menguatkan organ-organ tubuh kita, terutama tulang,” tandasnya seraya mengatakan olahraga dan makan sayur serta buah-buahan juga sangat penting bagi kesehatan tubuh.**

Sehat dengan Kulit Ari Beras Sambungan dari halaman 21

kemudian membangun sebuah usaha perkebunan karet rakyat. Sempat booming dan akhirnya tenggelam dikarenakan perkebunan karet rakyat dimonopoli oleh crumb rubberisasi. Yakni pengusaha perusahaan karet pada masa itu. Namun demikian, Bujang tak patah arang. Berbagai cara dilakukannya untuk kembali membangun perkebunan karet rakyat. Bahkan masalah ini terus dipublikasikannya ke berbagai media. Dia juga mengirim banyak tulisan ke menteri dan

presiden mengenai persoalan tersebut. Menurutnya, industri negara ini akan maju jika memberdayakaan keberadaan perkebunan dan pertanian rakyat. Monopoli pengusaha, hanya akan memporak-porandakan semua itu. ”Yang merusak perkebunan kita sebenarnya adalah pengusaha yang monopoli. Tak hanya di karet, jeruk juga mengalami hal serupa,” kata Bujang yang memiliki rumah pengasapan karet pada masa itu. Tak hanya bicara tentang karet. Bujang juga berbicara tentang banyak hal. Terutama mengenai kondisi negara ini. Menurutnya, negara Indonesia

Teratur Minum Obat, Tetap Ceria Bersama Teman Sebaya Sambungan dari halaman 21

Sekilas, kondisi Diki tak berbeda dengan anak-anak sebayanya. Tubuhnya terlihat sehat. Tawanya terdengar riang dan lepas. Tanpa beban. Kulitnya hitam dan rambut kemerahan. Kata sang nenek, kulitnya terbakar karena terlalu banyak bermain di panas matahari. Dibalik tawa riang Diki, ada hal yang membedakannya dengan anak-anak lainnya. Setiap hari, pada pukul 08.00 WIB dan pukul 20.00 WIB, Diki harus meminum obat antiretroviral (ARV).Diki merupakan salah satu bocah bernasib malang. Ia hidup dengan HIV/AIDS di tubuhnya. ”Karena rutin minum obat, ia (Diki) sudah tahu obatnya tanpa disuruh lagi. Tetapi ia tidak tahu penyakitnya apa,” ujar Nani sambil mengawasi cucunya dari kejauhan.Kini Diki tinggal bersama nenek dan pamannya. Para tetangga di sana sudah mengetahui kondisi Diki. Mereka tidak mengucilkan Diki maupun keluarganya. Para orangtua di sana tak pernah melarang anakanaknya bermain dengan Diki. Namun keadaan tersebut tidak diperoleh Diki dengan mudah. Sebelum menetap bersama neneknya, ia berpindah tempat

tinggal sebanyak empat kali. Awalnya Diki tinggal bersama almarhum ibunya di rumah kakek dari pihak bapaknya. Ketika Diki berusia dua tahun, ibunya jatuh sakit. Ternyata sang ibu dinyatakan terinfeksi HIV/AIDS yang ditularkan dari suaminya. Kemudian Diki pun diperiksa. Ternyata ia juga terinfeksi penyakit yang sama. Kondisi ini sempat membuat heboh warga setempat. Setelah beberapa hari dirawat di RSUD Sudarso, ibunya meninggal dunia. Diki pun tinggal bersama nenek dari pihak ibunya. Namun, stigma penyakit tersebut membuat keluarga dan warga setempat juga enggan menerima Diki. Padahal bocah tersebut tidak mengerti hal yang terjadi. Ia juga tak pernah meminta takdir seperti itu. Beruntung ketua RT di lingkungan itu mau menerimanya. Karena warga terus ketakutan, akhirnya seorang relawan AIDS dari Global Fund, Rizal Adriansyah (29) mengambil Diki. Ia merawat Diki selama enam bulan bersama keluarganya. ”Awalnya keluarga saya juga keberatan. Tetapi setelah dijelaskan cara-cara penularannya, mereka bisa menerima,” ujar Rizal, yang dipanggil Diki dengan sebutan bapak ini. Rizal mengisahkan awal tinggal di

rumahnya, Diki terlihat sangat tertekan. Padahal baru berusia dua tahun. Diki seakan mengerti kondisi dirinya. Ia tidak mau berbicara ataupun berinteraksi dengan orang lain. Tak jarang Diki menangis di tengah malam sambil mengucapkan kata Mamak. ”Sebulan, sudah mulai lumayan. Tetapi ia seperti tahu kalau ia sakit. Ia hanya menonton televisi dan tidak mau bermain dengan anak-anak lainnya,” ungkap Rizal. Rizal mengungkapkan ada pengalaman lucu tentang Diki. Setiap dibawa periksa ke rumah sakit, Diki terlihat senang. Ia selalu menyapa siapa saja yang ada di sana. Pria dewasa dipanggilnya Om. Ketika melihat pria yang sudah beruban, ia memanggilnya Datuk. Diki juga memiliki kebiasaan meminum air dokter Dedet, yang biasa memeriksanya. ”Dengan santai ia meminum air dokter,” ujar Rizal.Setelah enam bulan di rumah Rizal, Diki pun diambil bibinya (kakak ibunya). Ia kembali tinggal bersama sang nenek (Nani) hingga sekarang. Nani mengungkapkan tetangganya sudah mengerti dengan keadaan Diki. ”Saya hanya bilang, kalau Diki luka, jangan didekati. Begitu pula kalau ada anak-anak lain luka, jangan

dekat-dekat Diki,” ujar Nani, yang mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada tetangga yang bisa menerima Diki layaknya anak-anak lain. Kini, setiap hari Diki selalu aktif. Ia bermain bersama anak tetangga dan sepupunya. ”Ia juga mau masuk PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini). Katanya ingin sekolah,” ujar Nani. Terkadang Diki bertanya obat apa yang diminumnya. ”Saya katakan saja obat jam delapan. Setelah itu ia tidak bertanya lagi. Ia juga tahu kalau ibunya sudah meninggal dunia,” ungkap Nani. Paman Diki, Andi (bukan nama sebenarnya) mengungkapkan Diki kadang keras kepala. Semua permintaannya harus dituruti. Tetapi Diki adalah anak yang berani. ”Biasanya kalau sore saya ajarkan berenang di sungai. Sekarang sudah bisa berenang dia,” ujar Andi yang tinggal serumah dengan Diki. Andi mengaku awalnya keberatan tinggal satu rumah dengan Diki. Namun, setelah mendapatkan penjelasan, ia pun bisa menerima. ”Pernah tes darah, termasuk sepupunya Diki, hasilnya negatif. Kita kan sudah mengerti cara penularannya. Jadi kalau Diki luka, harus hati-hati,” kata Andi.**

darah putih. Sel ini adalah bagian penting dari sistem kekebalan tubuh dan jika ada jumlahnya berkurang, sistem tersebut menjadi terlalu lemah melawan infeksi. Nilai CD4 Mawar berada dibawah standar sehingga disarankan menkonsumsi obat Antiretroviral (ART), yakni obat yang dapat memperlambat HIV menginfeksi sel yang masih sehat. Padahal kondisi Mawar memang hampir tahap AIDS. Dengan penanganan pemberian ART yang cepat dan tepat, Mawar kini kembali sehat dan beraktivitas normal. Namun ia harus merasakan efek samping penggunaan ART. Seperti mual, badan terasa lemah, kepala pusing, sering muntah. Kondisi berat ini ia lalui selama 1 tahun sejak mengkonsumsi ART. “Memang berat mengkonsumsi ART. Rasannya ingin berhenti menggunakan obat ini, namun saya ingin hidup seperti layaknya orang sehat sehingga saya sabar dan tahan menerima efek samping tersebut,” katanya. Namun efek samping ini tidak telalu menghambat aktivitasnya. Ia pun bekerja disawah dengan tenang. Ia mengatakan konsumsi ART harus disiplin waktu. ART dikonsumsi 1 hari dua kali yakni pukul 08.00 pagi dan 20.00 WIB malam. Sejauh ini Mawar menjalani hidup normal, badan sehat dan terhindar dari berbagai

penyakit yang biasa timbul dari penderita AIDS. Kehidupan Mawar kembali di uji. Kali ini sebuah kebahagian yang datang padanya. Seorang pria pekerja swasta jatuh cinta pada dirinya. Seorang perjaka yang tak kuasa menahan mukjizat cinta. Kurang lebih berkenalan selama 6 bulan. Sang pria yang diam-diam menaruh hati pada sosok Mawar akhirnya memberanikan melamar Mawar. Ia pun terkejut dan tidak menyangka ada pria suka padanya. Pria berusia sekitar 27 tahun tersebut pun melamar Mawar untuk dijadikan teman hidup. Namun Mawar sempat menolak demi hidup pria tersebut. Mawar pun menceritakan seluruh masa lalunya yang kelam bahkan tentang penyakit yang dideritanya. Bahkan sampai akibat yang akan diterima sang calon suami apabila menikahinya. Namun sang calon suami tersebut tidak mempedulikan masa lalu Mawar. Ia pun menerima mawar apa adanya. “Bahkan saya menolak dan mengatakan tak pantas buat dirinya dan akan mengancam kesehatanya, tapi ia tetap menikahi dan menerima saya apa adanya,” ungkap Mawar bahagia. Tahun 2007 awal menjadi hari bahagia dirinya. Ia pun menikah dan hidup harmonis tanpa masalah. Keduanya pun

hidup bermasyarakat dengan baik. “Apa yang diderita saya kini hanya diketahui suami tercinta tidak ada yang tahu selain dirinya termasuk orang tua dan keluarga,” timpalnya. Bahkan sang suami sering berhubungan dirinya tanpa pengaman (kondom, red). Dari tiga kali pemeriksaan pada setalah awal perkawinan sang suami negatif tertular HIV/AIDS. Namun satu tahun terakhir ini sang suami belum memeriksakan kembali dirinya. “Keberanian sang suami ini mungkin wujud cintanya kepada saya. Karena setiap ingin berhubungan saya selalu menyuruhnya menggunakan pengaman, namun suami tak menghiraukannya,” kata Mawar. Dalam seminggu dirinya dan suami sekitar empat kali melakukan hubungan badan. Karena sang suami mengaku cinta dengan dirinya. Kini, Mawar menjadi seorang aktivitas AIDS yang aktif mengkampanyekan anti pergaulan dan sek bebas. Mawar sering diundang memberikan testimoni ke Pemangkat dan Sambas. Dirinya pun aktif menjadi anggota dukungan sebanya, bahwa penderita AIDS tidak sendiri dan tak akan kesepian. Meskipun khawatir identitasnya terkuak, namun Mawar yakin apa yang dilakukannya sangat bermanfaat bagi orang lain.**

Tolak Komersialisasi Pendidikan Sambungan dari halaman 21

Mereka menuntut agar Undang-Undang Badan Hukum Pendidikan dicabut dan komersialisasi pendidikan dihentikan. Aksi dilangsungkan di Bundaran Untan. Para mahasiswa menggelar orasi, aksi teatrikal, menyanyi dan menari. Aksi teatrikal yang mengundang perhatian warga itu menggambarkan praktik komersialisasi dan diskriminasi dalam dunia pendidikan. Mahasiswa juga mengacung-acungkan spanduk bertuliskan beberapa tuntutan mereka dan membagikan selebaran pernyataan sikap kepada masyarakat yang kebetulan melintas. Sejumlah aparat kepolisian berjaga di lokasi. Di samping itu, mahasiswa pun mendesak supaya pemerintah menyediakan sekolah gratis dan kuliah murah tetapi bermutu bagi masyarakat. Sarana prasarana pendidikan yang layak, realisasi

anggaran fungsi pendidikan 20 persen dalam APBD dan APBN serta penyediaan lapangan kerja juga menjadi bagian dari permintaan mereka. “Kami turun ke jalan untuk memperingati hari bobroknya pendidikan Indonesia,” ungkap Ekos Ramadhani dari Solmadapar. Pendidikan yang ada sekarang ini dipandang masih sebagai penjara intelektual, ajang bisnis serta penuh ketidakadilan. Masih banyak warga yang belum mampu mengakses pendidikan bermutu karena biaya yang mahal. Menurutnya, ada tiga hal yang menjadi gambaran gamblang tentang pendidikan di tanah air yaitu maraknya praktik komersialisasi, diskriminasi dan sistem pendidikan yang hanya memenjarakan intelektual ke dalam pemikiran kaku. Hal tersebut lebih berwujud nyata seiring dengan dikeluarkannya UU BHP yang dalam penerapannya ke depan dinilai akan

semakin memberikan kebebasan terhadap praktik tersebut. Humas Alianasi Mahasiswa Cinta Pendidikan, Syamsul menyebutkan, institusi kebudayaan seperti sekolah atau perguruan tinggi di Indonesia juga tidak terlepas dari dominasi imperialisme. “Pendidikan dijadikan sebagai salah satu sumber untuk mendatangkan akumulasi kapital, mendukung kepentingan penyediaan tenaga kerja yang murah dan sebagai tempat menyebarluaskan ideologi imperialis dan kelas berkuasa di dalam negeri,” ujarnya. Dia menambahkan, AMCP juga menuntut adanya pemberian kebebasan berpendapat dan berorganisasi di kampus, pembatalan SK DO dan skorsing terhadap empat mahasiswa STAIN Pontianak. “Kami pun menolak sistem paket pendidikan, serta menuntut pengawasan pendidikan dari instansi pemerintah terkait,” ujarnya.(rnl/fah)

Hidup Bersih Cegah Flu Babi Sambungan dari halaman 21

Menurutnya, penyakit ini dapat dicegah apabila masyarakat menjaga higienis perseorangan. Diharapkan sebelum makan, mencuci tangan. Terlebih bagi mereka yang habis melakukan kontak dengan banyak orang atau memegang benda. ”Hal tersebut merupakan langkah awal guna pencegahan,” tambahnya.Kebersihan lingkungan, lanjutnya, harus juga dijaga. Jika ada peter-

nak babi, diharapkan menjaga kebersihan kandang. Dengan menyemprotkan disinsfektan guna mematikan virus-virus tersebut.“Bila kandang kotor dikhawatirkan menjadi sarang berkembang biak virus itu, serta sang pemilik juga harus melakukan pengecekan kesehatannya. Jangan sampai menjaga kandang namun kesehatan diri terlupakan,” ulasnya. Dijelaskan Mardjan, gejala awal penderita Flu Babi antara lain batuk-batuk, flu, serta de-

mam tinggi. Apabila masyarakat menemukan tanda-tanda seperti itu diharapkan memeriksakan ke Dinas Kesehatan. “Kemudian apabila sudah banyak yang terjangkit, meminta masyarakat untuk menggunakan masker, karena penyakit tersebut mudah ditularkan melalui saluran pernafasan. Jadi bisa dicegah melalui cara tersebut,” paparnya. Keganasan virus ini, lanjutnya, dalam tubuh manusia akan berkembang dengan durasi 6-10 hari.(fah)

Tergerak Hati Melihat Pengidap AIDS Meninggal Sambungan dari halaman 21

Ia merasa lega jika melihat kondisi anak-anak tersebut baik-baik saja. Padahal bisa dikatakan sangat dekat dengan kematian. ”Mereka juga punya masa depan. Mereka juga berhak hidup seperti anak-anak lainnya,” ungkap Rizal. Sekarang ini, kata Rizal, penyebaran HIV/AIDS sudah sampai ke pelosok, bahkan daerah pedalaman. Memang tak ada penelitian khusus soal itu. Namun beberapa temuan kasus AIDS di pelosok membuktikan bahwa AIDS tak hanya ada di kota besar saja. ”Orang dari daerah kan tidak hanya diam di

rumah. Mereka juga kemanamana. Pulang lagi ke daerahnya membawa virus,” ungkap Rizal. Ia berharap banyak pihak yang peduli dengan penyakit ini, sehingga bisa membantu memberi penjelasan kepada masyarakat. ”Masih banyak masyarakat yang tidak mengerti tentang HIV/ AIDS,” timpal Rizal. Relawan lainnya dari Komisi Penanggulangan AIDS Kota Pontianak, Syarifah Novianti atau biasa disapa Novi juga berharap jumlah kasus AIDS tidak terus meningkat. ”Kadang sedih kalau melihat ada yang terinfeksi,” ungkap Novi. Novi mengungkapkan awalnya ia hanya bekerja sebagai

staf administrasi di KPA pada 2003. Di sana ia bertemu dengan relawan yang terjun langsung mendatangi pasien AIDS. Suatu ketika, Novi dibawa menemui salah satu pasien di RSUD Sudarso. ”Tak lama ia (pasien tersebut, red) meninggal dunia. Dari situlah saya tergerak terjun langsung,” kata Novi. Beruntung ibunya tak melarang niat baiknya itu. ”Ibu hanya bilang hati-hati saja,” ungkap Novi.Orangtuanya juga maklum dengan jadwal pekerjaannya yang hingga malam hari. ”Kalau sekarang jarang pulang malam. Karena sudah berkeluarga,” timpalnya sambil tersenyum. (uni)

Deri Mulai Sakit-sakitan Sambungan dari halaman 21

Saat ditemukan petugas Puskesmas, kondisi Deri terbilang parah. Mulutnya sudah dipenuhi sariawan. Setelah diperiksa di RSUD Sudarso, Deri dinyatakan tertular HIV/AIDS dari orangtuanya. Namun keluarga tidak diberitahu.Saat Deri berusia lima bulan, ayahnya meninggal dunia karena AIDS. Begitu pula ibunya, meninggal dunia ketika Deri

berusia dua tahun. Keluarga juga tak mengetahui bahwa mereka meninggal karena AIDS. ”Bapaknya meninggal karena tumor perut. Perutnya terus membesar. Ibunya sakit panas lalu meninggal,” ujar Amay. Amay mengatakan para tetangga yang melihat kondisi Deri sering mengucapkan katakata yang dianggapnya tidak pantas. ”Katanya cucu saya tak bisa sembuh. Berobat pun tetap

meninggal juga,” ujar Amay lirih.Namun Amay tetap berusaha agar cucunya bisa sembuh. Selain menjalani pengobatan medis, sang cucu juga menjalani pengobatan tradisional. Sudah sebulan Deri berada di daerah pedalaman Kalbar, untuk berobat dengan dukun di sana. ”Terakhir saya telepon katanya dia (Deri, red) sudah sehat. Tubuhnya gemuk. Sariawannya hilang,” ungkap Amay.**


Family

Day

Berbahagia di Hari Istimewa Bersama Pelanggan Pontianak Post

28

Minggu 3 Mei 2009

MUDJADI/PONTIANAKPOST

DORONG : Dengan didampingi sang istri, Soehaidi memasuki lobi dengan didorong oleh petugas hotel.

Data Keluarga Nama suami : Soehaidi Syoekoer, SH (64 th) Nama istri : Sumintarsih (56 th) Nama anak : Rita Desrimawati (28 th) Nama Mantu : Agus Fitriangga (29 th) Nomor langganan Pontianak Post: A032.01.0060.

Menu Makanan & Minuman

MUDJADI/PONTIANAKPOST

MANTU : Bersama-sama dengan anak dan menantu, meniup lilin ulang tahun setelah sebelumnya memanjatkan doa dan harapan.

Tetap Semangat Diatas Kursi Roda

-Welcome drink -Kue ulang tahun -Dim sum -Soup sayuran bakso ikan

Keluarga Soehaidi Syoe­koer (64) dan Sumintarsih (56) memperoleh hoki. Baru kali pertama mengirim­kan kupon Family Day, kemenangan langsung disabet. Hebatnya lagi, keberuntungan­ tersebut diperingati bertepatan dengan HUT perkawinan mereka ke-35. Jadilah keluarga ini, menikmati suasana menginap di Orchardz Hotel.

Main course: -Nasi putih -Ayam sambal bajak -Daging sapi lada hitam -Brokoli cah jamur -Cumi goreng tepung samudra -kerupuk emping, acar, sambal Dessert: -Es kopyor -Buah-buahan.

Deny Hamdani pontianak

k MUDJADI/PONTIANAKPOST

KOKI : Koki hotel memberi penghormatan dengan menyalami pasutri berbahagia ini. Dan mengucapkan selamat menikmati hidangan!

ali pertama datang, Soehadi tidak sendirian. Ia ditemani istrinya, Sumintarsih, anak perempuannya, Rita Desrimawati (28) dan mantunya, Agus Fitriangga (29). Pemenang kuis Famday, sebuah paket penghargaan kerjasama Hotel Orchadz dan Pontianak Post kepada pelanggan setianya ini hadir kompakan. ”Eh sudah sampai,” begitu kira-kira Soehadi membuka pembicaraan saat keluar dari mobil pribadinya ditemani keluarganya. Soehadi terpaksa harus dipapah

MUDJADI/PONTIANAKPOST

TART : Sumintarsih memotong kue ultah didampingi suami dan putrinya, Rita.

dengan kursi roda. Ia sudah menderita sakit sejak tahun 2000 lalu. Meski begitu, ia tetap kelihatan semangat bersama anggota keluarga lainnya merayakan HUT perkawinannya kali ini. Ingatan kakek 2 cucu inipun masih melekat kuat. Bah­kan, ketika diajak naik ke lantai II, tepatnya di Ritz Cafe, keluarga ini tampak rame berbicara satu sama lain. Keluarga peraih Famday di pekan pertama bulan Mei ini benar-benar dilanda bahagia. Keluarga ini juga tidak menyangka. Pasalnya, hoki memenangi

undian Famday, baru pertama kali disabetnya. Itupun mengirimkan tidak mengharapkan menang. ”Coba-coba saja kirim satu kupon dan baru kemarin sempat masukkan. Eh tahu-tahunya ditelpon dari Pontianak Post dinyatakan memenangkan kuis Famday,” kata Rita, anak perempuan Soehadi yang mengaku mengirimkannya seusai pulang kantor. Karena terlanjur menang, keluarga ini tertarik ikut di Famday. Apalagi, pasangan ini bukanlah orang baru di koran Pontianak Post. Sejak tahun 1970-an, se-

waktu masih bernama Akcaya mereka sudah berlangganan sampai sekarang. Walaupun banyak tahu tentang kuis, hadiah dan lain-lain, mereka engan mengirimkan. ”Karena tahu papa dan mama akan ulang tahun, makanya tertarik mengirimkan kupon. Rupanya langsung dapat,” sambung pegawai Pegadaian ini bercerita. Kemenangan tersebut menjadi hadiah perayaan hut perkawinan pasangan Soehadi-Sumintarsih yang berbeda dari biasanya. Sebab, kali ini hanya dirayakan berempat saja. Anak yang satunya bekerja di luar Kota Pontianak. ”Anak yang lelaki di Kabupaten Ketapang. Dia kerja disana,” kata Sumintarsih melanjutkan pembicaraan. Sebelum empat lilin yang mengelilingi kue tart ditiup, sambutan welcome drink digelar managemen hotel sejak awal. Barulah kemudian keluarga pemenang Famday ini mengucapkan sebuah permohonan kepada sang penciptanya. ”Semoga kita semua diberi umur panjang,” begitu kirakira inti permohonan keluarga ini. Anak perempuan Soehadi, Rita tampak antusias membantu ayah dan ibunya. Ia tampak cekatan bersama ibunya membantukan sang ayah menelan kue tart legit tersebut. Meskipun tidak makan

banyak, senyum bahagia terlontar dari kakek berumur lanjut ini. Terlebih, sajian lain seperti dimsum dengan ala sambal legitnya juga sudah menunggu di meja. Dim sum sepertinya juga menjadi makanan favorit keluarga ini. Sebab, meski asing, mereka langsung akrab akan kelezatannya. Apalagi, mudah dicerna lidah semua orang. Keluarga ini tampak kompakan mencoba makanan pembuka di Hotel Orchadz ini. ”Asik,” kata Angga, sapaan karib sang mantu yang juga Dosen Fakultas Kedokteran di Untan Pontianak mengomentari makanan. Keasikan keluarga ini belum selesai. Sebab, masih ada makanan utama menyusul. Sambil menikmati menu makanan, kesemuanya bercerita ringan seputar Pontianak Post dan Hotel Orchadz. Tidak ada yang terlewatkan dalam perbincangan kecil ini. Ada yang memberikan masukan dan kesemuanya tampak puas terkait reward kepada pelanggan seperti ini. Dan lama berbincang akhirnya acara Famday diakhiri dengan masuk lantai 7 tempat pasangan ini menginap. ”Kayaknya buat bulan madu kedua untuk mas Angga dan mbak Rita,” kata kuli tinta bergurau sebelum acara berakhir yang disambut tawa meledak. (den)

Bapak Suka Soccer, Anak Demen X-presi Keluarga Soehaidi Syoekoer layak diberikan reward seperti ini. Bagaimana tidak, sejak Pontianak Post masih kecil, keluarga ini sudah menjadi langganan.

Koran bagi mereka tak hanya menjadi teman sarapan pagi sebelum berangkat ke kantor, akan tetapi juga menjadi bagian tidak terelakkan dalam menambah khazanah

ilmu. Makanya keluarga ini memiliki rubrik berbeda-beda yang disukai oleh keluarga mereka. Kalau Soehadi, sepanjang hari paling senang membolak-balik

3 Ruangan Ekslusif untuk Beragam Acara Bukan saja dikenal sebagai hotel berkelas, Hotel Orchardz juga memiliki banyak pilihan. Berbagai sajian ruangan untuk beragam kegiatan disiapkan managemen hotel kepada para tamu dan konsumen yang ingin memesan. Setidaknya ada ruangan Rafflesia, Angsana dan Lavender Room. Untuk Rafflesia Ball Room 1 dan 2, ruangan ini yang tertinggi karena letaknya berada di lantai 9. Untuk ruangan ini sangat cocok sekali bagi para tamu/konsumen memesan kegiatan seperti meeting, galadinner, reuni, pesta pernikahan, seminar dan lain-lain. Apalagi kapasitas daya tampungnya maksimal 200 - 300 pax roundtable. Lalu bagaimana ruangan Angsana Room. Ruangan ini juga tidak kalah menariknya. Didesain seunik mungkin, ruangan yang berada di lantai 2 sangat cocok untuk berbagai kegiatan. Selain sangat tepat sekali untuk kegiatan meeting, ultah anak, reuni,

MUDJADI/PONTIANAKPOST

STRATEGIS : Orchardz yang terletak di lokasi strategis dan punya view indah, menjadikan nilai lebih buat hotel ini.

seminar dan lain-lain, daya kapasitas tampungnya maksimal 100 -150 pax roundtable.

Untuk ruangan Lavender Room juga tidak kalah berkelasnya. Meskipun daya tampungnya tidak sebanyak ru-

SUAMI : Suapan kue pertama untuk suami tercinta yang sudah 35 tahun hidup bersama dengan­ penuh suka duka.

angan Raffelesia dan Angsana room, sangat cocok sekali untuk kegiatan meeting kecil, seminar, interview, training dan lain-lain. Kapasitas maksimalnya dari 30 - 50 pax. Sementara itu, dim sum makanan kecil yang biasanya dimakan sebagai sarapan atau brunch juga menyajikan banyak kelezatan. Hotel Orchardz yang menyediakan menu dim sum dengan cita rasa lezat dan khas memberikan promo harga discount hingga mencapai 20 persen. ”Benar-benar murah,” ungkap Dimas, Asisten Marketing Manager Orchardz Hotel ini. Sajian dim sum sendiri berada di lantai dasar (VIP Lounge) dan Ritz Café (lantai 2) Orchardz. Dibuka mulai pukul 08.00 WIB sampai 14.00 WIB. Penggemar dim sum dapat menyantap sajian istimewa ini dalam ruangan sejuk dan nyaman. Bahkan, bagi yang ingin sambil browsing internet, bisa menggunakan fasilitas hot spot yang ada di ruangan tersebut. **

MUDJADI/PONTIANAKPOST

seluruh halaman. Hampir setiap isi dibacanya. Dari halaman utama, nasional, mancanegara merupakan bacaan sehari-harinya. Tak heran meski sudah lanjut usia, tapi pengetahuannya mengingat kejadian di belahan dunia manapun seperti dalam genggamannya. ”Dari Pontianak Post, saya tahu kejadiannya,” kata dia. Bukan saja kejadian politik, sosial, ekonomi dipahami oleh Soehadi, tentang olahraga juga menjadi menu bacaan favoritnya. Menu bacaan sepakbola dengan cabang olahraga lainnya hampir tidak pernah ditinggalkan ketika membuka Pontianak Post. Saking sukanya membuka halaman, ia juga agak kesal kalau melihat banyaknya iklan. ”Beritanya jadi berkurang,” begitu kira-kira gerutunya. Lain Soehadi, lain pula sang istri, Sumintarsih yang sangat setia menemani sang suami. Ia juga punya bacaan favorit. Halaman

Halo Publik yang menampung aspirasi masyarakat, hampir tidak pernah terlewatkan dibaca setiap hari. Baginya, kritikan terhadap pelayanan publik, paling gemar dikotak-katiknya. Sama seperti suaminya, ia juga suka membuka semua halaman. ”Suka semua halaman. Untuk nambah pengetahuan,” ucap Sumintarsih. Untuk sang anak sendiri, Rita juga punya menu halaman sendiri. Karena sejak dulu sudah menyukai modeling, tidak heran halaman X-presi selalu jadi bacaannya. Disitu, ia bisa melihat perkembangan pakaian baru bersama aksesorisnya. Lalu apa kesukaan sang mantu Angga ? Karena menyangkut profesinya sebagai dosen di Kedokteran Untan, tentu saja rubrik kesehatan tak terlewatkan untuk dibaca. Disamping banyak berisi tanya jawab antar pasien dan dokter, juga menambah pengetahuannya menjelaskan kepada anak didiknya. **


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.