Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post Rabu 6 Januari 2010 M / 20 Muharram 1431 H

Eceran Rp. 2.500

P E RT A MA DA N T E RUT A MA DI K A L I M A N T A N B A R A T

Perampok Nasabah Bank Diringkus Keuangan Etalase Keamanan Kalbar

Rp700 Juta Sempat Dibawa Kabur PONTIANAK—Komplotan perampok nasabah Bank Danamon, Jl M.T Haryono Sintang pada Selasa (5/1) sekitar pukul 12.30 WIB sebesar Rp700 juta berhasil diringkus jajaran Polres Sintang. Pelaku sebanyak tiga orang Ad alias Ap, Gp dan Ben, tadi malam berhasil diamankan di Polres Sintang. Polisi berhasil melacak keberadaan pelaku setelah handphone dan sandal yang dipakai tersangka tertinggal saat merampok. Korban Djauhari (61) alias Ajau yang menemukan hp pelaku langsung menyerahkan barang bukti tersebut ke polisi saat melapor. Aksi perampokan ini cukup mengejutkan. Kejadian di siang bolong itu dialami Djauhari alias Ajau, pedagang berusia 61 tahun. Ke Halaman 7 kolom 1

PONTIANAK--Pemimpinan Bank Indonesia Pontianak, Samasta Pradhana mengatakan, terkait perampokan nasabah dan perbankan di Kalbar yang makin marak pihak BI telah melakukan koordinasi dengan Polda Kalbar. “Sejak perampokan yang terjadi di Bank Kalbar, kita sudah berkoordinasi dan rapat dengan Kapolda membahas keamanan di sektor keuangan. Dalam waktu dekat ini akan ada MoU (kesepahaman, red) dengan pihak Polda. Hal itu sedang dibahas,” papar Samasta saat dihubungi, Selasa (5/1) malam. Lantas apa saja yang menjadi prioritas untuk meminimalisir peluang kejahatan perampokan uang? Sosok berpenampilan tenang ini menuturKapuas Post kan, nanti setiap kantor dan ATM (Anjungan Tunai KORBAN: Djauhari saat melaporkan dirinya dirampok saat keluar dari bank. Uang Mandiri) perbankan harus memasang CCTV dan dalam tas panggul sebesar Rp700 juta berhasil dibawa kabur pelaku. alarm tanda bahaya. Demikian pula SOP (Standar Operasional Prosedur) orang yang masuk harus Ke Halaman 7 kolom 5

Samasta Pradhana

Perampokan bank menjadi pemicu kita untuk cepat bergerak. Keamanan sektor keuangan merupakan barometer keamanan per ekonomian.

Desak Dewan Public Hearing RAPBD KPK Periksa SBY Ingatkan Jangan Raden, Kejagung Ada Pemborosan dan Robert Tantular Penyimpangan Anggaran

SELEBRITAS

Empat Tahun Vakum EMPAT tahun vakum dari dunia musik yang membesarkan namanya, Audy Item akhirnya kembali menyapa publik. Mengawali kiprah comeback-nya, perempuan 26 tahun itu melempar single terbaru berirama riang dengan judul Lama-Lama Aku Bosan. “Sebagai langkah awal, saya rilis single Audy

Ke Hal 7 kolom 1

PONTIANAK--Peran masyarakat dalam pembahasan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kalbar 2010 jangan sampai dihilangkan. Desakan itu disampaikan Programme Coordinator Advocacy Jaringan Independen Masyarakat Sipil untuk Transparansi dan Akuntabilitas Pembangunan (Jari) Indonesia Borneo Barat Indra Aminullah dan Rustam Halim, ketua Lembaga Kajian Kebijakan Publik (LKKP) Kalbar. DPRD Kalbar pada Senin (4/1) lalu baru rampung menyelesaikan rapat paripurna pandangan umum anggota DPRD Kalimantan Barat terhadap pidato Gubernur Kalimantan Barat tentang pengantar nota keuangan rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah (RAPBD) Kalbar tahun anggaran 2010. ”Dalam waktu yang sesingkat ini dengan proses pembahasan yang masih panjang maka memungkinkan para pemangku kebijakan akan menghilangkan peran masyarakat dalam pembahasan anggaran seperti tahun-tahun sebelumnya,” kata Indra. Jari berpendapat bahwa peran masyarakat yang direduksi maka akan memberikan Ke Halaman 7 kolom 1

JAKARTA--Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membuktikan keseriusannya dalam mengusut kasus bailout Bank Century. Kemarin (5/1) lembaga superbodi itu memeriksa mantan Sekretaris Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) Raden Pardede. Raden tiba di gedung KPK sekitar pukul 09.00. Mengenakan batik cokelat, Raden memasuki gedung KPK tanpa memberi keterangan kepada wartawan. Raden menjalani pemeriksaan selama Raden Pardede sekitar empat jam. Plt Ketua KPK Tumpak Hatorangan Panggabean mengatakan, Raden dimintai keterangan Abror Rizki/Rumgapres DIPA: Presiden SBY menyerahkan DIPA di Istana Negara kepada menteri dan soal bailout Bank Century sebesar Rp 6.7 triliun. gubernur seluruh Indonesia, Jakarta, Selasa (5/1) pagi. Tampak Gubernur Namun, kata dia, status kasus tersebut masih

Usut Kasus Bank Century

Kalbar Cornelis menerima DIPA dari presiden.

Ke Halaman 7 kolom 1

Tim Dokter RSCM Cipto Mangunkusumo Beber Penyebab Meninggalnya Gus Dur

Pagi Membaik, Siang Terdapat Enam Sumbatan di Panggul Tujuh hari sudah KH Abdurrahman Wahid berpulang. Kemarin (5/1) tim dokter yang merawatnya selama enam hari di RS Cipto Mangunkusumo membeber kondisi saatsaat terakhir Gus Dur. Seperti apa?

TITIK ANDRIYANI, Jakarta TIM dokter Rumah Sakit Umum Pusat Nasional (RSUPN) Cipto Mangunkusumo atau biasa disebut RSCM yang merawat Gus Dur berjumlah 25 orang. Mereka terdiri atas

ahli saraf (neurologi), kardiovaskuler, ginjal, penyakit dalam, maupun endokrin atau sistem kontrol kelenjar. Ketua tim dipegang dr Jusuf Misbach SpS (K). Dirut RSCM Akmal Taher membeber kronologi detik-detik terakhir sebelum Gus Dur meninggal. Dia mengungkapkan, Gus Dur dirawat di RSCM pada 25-30 Desember 2009. Pada 25 Desember pukul 08.00, kata Akmal, pihaknya mendapat kabar dari Dirut RSUD dr Soetomo Surabaya dr Slamet Yuwono bahwa Gus Dur akan dibawa ke RSCM lantaran kondisinya menurun. “Keadaan umumnya lemah dan sudah waktunya cuci darah. Gus Dur sendiri rutin cuci darah tiga kali seminggu di RSCM,” unTitik Andriyani/Jawa Pos DARI KIRI: Direktur Utama (Dirut) RSCM Prof Akmal Taher, dokter keluarga Gus gkapnya. Apalagi, pihak keluarga juga sempat Dur, Umar Wahid, Ketua Tim Dokter Jusuf Misbach, dan Ketua Komite Medik RSCM mengabarkan bahwa Gus Dur kekurangan Dr Bambang Hirmani saat memberi keterangan kronologis kondisi Gus Dur pada cairan tubuh dan gula darahnya rendah. detik-detik akhir di rumah sakit.

Online: http://www.pontianakpost.com/ *Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

Ke Halaman 7 kolom 5

Jawa Pos Group Media


INTERNASIONAL

2 SOSOK MANCA Nikahi Istri Kelima MENDAHULUI perhelatan akbar Piala Dunia 2010 pada Juni nanti, Presiden Afrika Selatan (Afsel) Jacob Zuma menyelenggarakan pesta. Yaitu, resepsi pernikahannya yang berlangsung kemarin (4/1). Pemimpin 67 tahun itu resmi menikahi Thobeka Mabhija, tunangannya yang berusia 37 tahun. Zuma menjadikan dia istri ketiga. “Pernikahan adat akan diselenggarakan besok (kemarin, Red) dalam upacara privat yang hanya dihadiri keluarga dan kerabat dekat,” terang Kantor Kepresidenan Jacob Zuma Afsel dalam pernyataan resmi Minggu lalu (3/1). Bagi Zuma, itu merupakan upacara pernikahannya yang kelima. Selain Mabhija, pria penganut poligami tersebut memiliki dua istri yang lain. Yakni, Gertrude Sizakele Khumalo dan Nompumelelo Ntuli. Reuters melaporkan, pernikahan tradisional tersebut juga dihadiri sejumlah pejabat penting Afsel dan politikus Partai ANC –partai yang dipimpin Zuma— tersebut diselenggarakan di Nkandla, Provinsi KwaZulu-Natal. Tepatnya, di rumah tradisional Zuma yang berasal dari suku Zulu. “Ini adalah perayaan tradisional, dan ada begitu banyak ritual serta tari-tarian. Setelah ini, kami akan menyembelih ternak dan berpesta,” kata Mike Zuma, adik Sang Presiden. Sebelum melangsungkan pernikahan adat, pasangan yang sudah dikaruniai tiga anak itu lebih dahulu mencatatkan perkawinan mereka secara hukum. Berdasar kultur Zulu, seorang pria memang berhak memiliki lebih dari satu istri. Tapi, karena jabatan Zuma sebagai presiden, poligami yang dia anut selalu memicu kontroversi. Generasi muda Afsel pun mengecam dan menyebut dia sebagai teladan buruk. (hep/ttg)

SINGKAT MANCA Penyerangnya Jadi Tersangka AKHIR pekan lalu, tepatnya Jumat (1/1) malam, polisi Denmark menangkap seorang pria berkebangsaan Somalia yang menyerang rumah Kurt Westergaard. Konon, pemuda 28 tahun itu berusaha menghabisi kartunis yang menggambar karikatur Nabi Muhammad tersebut. Beruntung, aksinya gagal. Kemarin (3/1), penyerang yang tidak disebutkan identitasnya itu resmi menjadi tersangka. Dia dijerat dengan pasal pembunuhan ganda karena berusaha menghilangkan nyawa Westergaard. “Bersenjatakan kapak, si penyerang itu nekat menerobos kediaman (Kurt) Westergaard sambil meneriakkan kata-kata balas dendam dan darah,” terang salah seorang petugas kepolisian. Begitu si penyerang berhasil masuk rumah, kartunis 74 tahun yang sedang bersama cucu perempuannya itu langsung bersembunyi di panic room. “Dari tempat persembunyiannya itu, dia (Westergaard) menelpon polisi,” ujar Kepala PET (semacam intelijen keamanan nasional) Jakob Scharf, seperti dilansir Agence France-Presse. Tidak lama kemudian, beberapa personel kepolisian pun mendatangi rumah Westergaard. Tapi, mereka langsung mendapatkan perlawanan sengit dari si penyerang. Salah seorang petugas dilaporkan terluka akibat lemparan kapak dan pisau yang dibawa si penyerang. Selang beberapa waktu, si penyerang berhasil dilumpuhkan dengan timah petugas. Saat ini, si penyerang mendekam di tahanan Kepolisian Aarhus. Sabtu (2/1) lalu, dia tampil dalam hearing awal di Pengadilan Aarhus, kawasan barat laut Denmark. Selain handuk yang menutupi wajahnya untuk menghindari identifikasi oleh media, si penyerang tampil dengan salah satu lengan diperban dan kaki yang diikat. “Terdakwa muncul mengenakan pakaian rumah sakit dan selimut,” terang Kantor Berita Ritzau. Intelijen Denmark menyebut si penyerang sebagai anggota kelompok radikal Somalia, Gerakan Islam Shebab. Beberapa saat setelah berita penyerangan di rumah penggambar karikatur Nabi Muhammad di tabloid Jyllands-Posten itu tersebar, Shebab melontarkan pujian. (hep/ttg)

Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

Presiden Nigeria Menghilang Aktivis HAM Desak Kirim Tim Pencari

REUTERS/Luke MacGregor

SAMBUT JENAZAH: Warga menyambut jenazah tiga tentara Inggris yang tewas di Afghanistan dalam karnaval penghormatan dengan melintasi jalan-jalan Wootton Bassett, akhir Desember lalu. Islam4UK ngotot untuk melakukan aksi serupa dengan mengusung peti kosong, melintasi ruas-ruas jalan tersebut, demi menghormati korban muslim yang meninggal di Afghanistan.

Islam 4 UK Ngotot Aksi Long March LONDON – Upacara penghormatan atas kepulangan dua jenazah tentara Inggris yang tewas di Afghanistan, oleh kelompok aktivis Islam terus menuai kontroversi. Kelompok Islam4UK tetap ngotot akan mengajukan izin melakukan aksi long march melewati jalanan Wotton Basset, Wiltshire kepada kepolisian, meski penolakan keras dari warga dan juga pemerintah telah dikeluarkan. Perdana Menteri Inggris Gordon Brown menyatakan bahwa Kota Wiltshire mempunyai arti istimewa dalam kehidupan berbangsa. Sudah selayaknya semua warga memberi penghormatan. “Secara pribadi saya terkejut dengan rencana aksi long march di Wootton Basset,” ujarnya seperti dikutip Reuters kemarin (5/1). “Wootton Bassett mempunyai arti penting bagi kita semua. Sebab, jalanan ini (sudah sejak lama) menjadi tempat kepulangan tentara kita yang gugur di

medan perang. Upaya apapun untuk membuat lokasi ini ricuh dan mengganggu kehikmadan keluarga yang kehilangan orang yang mereka cintai, berarti tidak mempunyai rasa hormat dan menjijikkan,” tandasnya. Rencana aksi oleh kelompok Islam4UK untuk berparade dengan memboyong peti mati kosong, sebagai lambang jatuhnya korban warga muslim akibat perang Afghanistan, mendapatkan penolakan luas dari politisi, pejabat sipil, dan kelompok Islam mainstream. Anjem Chooudary, pimpinan Islam4UK mengatakan pihaknya sangat bersemangat untuk melakukan aksi tersebut dengan tuntutan utama penarikan pasukan Inggris di Afghanistan. Meski waktunya belum ditentukan, Choudary memastikan, aksi tersebut akan bertepatan dengan upacara pemulangan jenazah tentara Inggris. Sepper Watson, 23, dari Resi-

men Mesin, seorang ahli penjinak bom dan Rifleman Howel, 19, anggota Batalyon Senapan ketiga tewas di Afghanistan, akhir Desember lalu. Seperti dikutip Telegraph, Islam4UK, cabang kelompok garis keras al-Muhajiroun, berpendapat aksi long march tersebut penting untuk menghormati ribuan warga muslim yang juga menjadi korban di Afghanistan. Namun politisi, pejabat sipil, dan organisasi muslim mainstream mempertanyakan urgensi aksi tersebut. Menteri Dalam Negeri Alan Johnson menyatakan tidak ada keraguan lagi untuk mendukung pelarangan aksi tersebut jika polisi dan dewan menghendakinya. Menurutnya gagasan untuk menggelar demonstrasi dalam upacara penyambutan dua jenazah tentara Inggris, cukup mengagetkan dan membuatnya curiga adanya upaya untuk menyebarkan kebencian di Wiltshire. (cak/ami)

ABUJA – Nigeria mengalami kekosongan kekuasaan. Presiden UmaruYar’Adua dilaporkan menghilang setelah diopname di rumah sakit Arab Saudi selama hampir dua bulan. BBC m e l a p o r k a n b a h wa Yar’Adua dirawat karena penyakit jantung. Dua kasus hukum berbeda di dalam negeri sedang menunggunya untuk disidangkan. Karena tidak dapat dihadirkan, sidang terpaksa dilakukan secara inabsentia. Asosiasi Penulis Hak Asasi Manusia (HURIWA) mendesak DPR setempat untuk mengirim tim pencari ke Arab Saudi. Yar’Adua belum sempat menyerahkan tampuk pemerintahan kepada wakilnya. Karenanya, sejumlah pihak merasa bahwa Nigeria sedang berada dalam kekosongan kekuasaan. HURIWA juga mendesak DPR segera memaksa Sang Presiden mundur dan menyerahkan tugas pemerintahan kepada wakilnya, setelah posisi Yar’Adua bisa dipastikan melalui rekaman video. Sejumlah organisasi hak asasi manusia, ahli hukum, dan pribadi telah meminta Yar’Adua untuk meletakkan jabatannya karena faktor kesehatan dan mendelagasikan tugas kenegaraanya secara formal kepada Wakil Presiden Goodluck Jonathan. Namun HURIWA adalah satu-satunya organisasi yang mendesak pencarian terhadap Presiden. “Sebuah tim seharusnya dibentuk. Anggotanya pejabat tinggi pemerintahan, pimpinan dewan dan dari masyarakat madani seperti Asosiasi

Medis Nigeria dan Asosiasi Bar Nigeria,” terang Emmanuel Onwubiko Ketua HURIWA. HURIWA menyalahkan situasi ketidakpastian dan kekosongan kursi presiden 40 hari terakhir, menyebabkan terjadinya situasi tidak menentu yang tidak pernah terjadi sebelumnya. Tidak stabilnya keamanan di seantero Nigeria dan pembunuhan warga sipil oleh polisi Kamerun di Semenanjung Bakassi. “Polisi yakin bahwa mereka bisa membunuh warga Nigeria dan melarikan diri begitu saja, karena pemimpin tertinggi militer Nigeria menghilang,” tambahnya. Aktivis Hak Asasi Manusia dan seorang pengacara Femi Falana mendesak Mahkahamah Agung membatalkan seluruh kebijakan yang dikeluarkan kabinet, selama Yar’Adua absen. Sementara aktivis oposisi senior Farouk Adamu Aliyu meminta pengadilan tinggi federal untuk mencopot Presiden karena berhalangan permanen dengan alasan kesehatan dan tidak mampu melaksanan tugas-tugas konstitusi. Dokter menyatakan Sang Presiden menderita pericarditis akut atau peradangan lapisan hati. Dia juga menderita gangguan paru-paru yang sudah lama mengganggu kesehatanya. Minggu lalu, jaksa agung baru telah dilantik untuk mengisi kekosongan kekuasaan pemerintahan. Sejumlah ahli hukum mempertanyakan keputusan bahwa seorang jaksa agung bisa mengambil alih kekuasaan dan menjalankan tugastugas kepresidenan. Meski demikian seremoni pelantikan yang dipimpin oleh mantan jaksa agung sebelumnya tetap dilakukan dan mengklaim bahwa langkah tersebut sudah konstitusional. (cak/ami)

Tahun Ini Amerika Serikat Tak Lagi Berserikat Paranin Memprediksi Pemerintahan Paman Sam Runtuh SALAH satu prediksi 2010 yang menggemparkan dunia adalah runtuhnya pemerintahan Amerika Serikat (AS). Igor Nikolaevich Panarin, profesor asal Rusia meramalkan bahwa Negeri Paman Sam akan terbelah menjadi enam bagian pada Juni atau Juli tahun ini. Ilmuwan kelahiran 30 Oktober 1958 itu memprediksi akan ada dua negara bagian AS yang mendeklarasikan kemerdekaan dengan membentuk Republik. Yaitu California yang akan membentuk Republik California dan akan menjadi bagian dari Tiongkok. Langkah California diikuti oleh Texas. Setelah membentuk Republik Texas, wilayah itu diprediksi akan jatuh ke tangan Meksiko. Dua wilayah Amerika, Washington DC dan NewYork yang dikenal sebagai pusat pemerintahan dan pusat bisnis AS, bakal memisahkan diri dari pemerintahan Amerika. Kedua wilayah itu akan bergabung menjadi bagian dari Amerika Atlantik . Lantas, pemerintahan Amerika Atlantik itu bakal

menjadi bagian dari Uni Eropa. Selanjutnya Kanada akan mengambil bagian dalam kelompok negara utara yang oleh Panarin disebut sebagai Republik Amerika Utara Pusat. Terakhir, Negara Bagian Hawaii diramalkan akan menjadi bagian dari protektorat Jepang atau Tiongkok. Sedangkan Alaska akan dikuasai oleh Rusia. “Menjadi masuk akal bagi Rusia untuk mengklaim Alaska karena wilayah itu dahulu telah menjadi bagian kekaisaran Rusia dalam waktu yang lama,” papar peraih doktor ilmu politik studi adminsitrasi publik dari Russian Academy pada 1997 itu. Di mata Panarin, tanda-tanda kejatuhan itu mulai terlihat. “Saat ini kemungkinannya 45 – 55 persen bahwa kehancuran itu akan muncul. Itu bukanlah skenario terbaik (untuk Rusia). Meskipun Rusia akan memiliki kekuatan di tingkat global, tetapi perekonomian dunia akan menderita karena tingginya (tingkat) ketergantungan (dunia) pada dolar dan perdagangan dengan AS,” tutur pria yang memulai karirnya di KGB pada 1976 itu seperti dilansir Wall Street Journal. Beberapa faktor kejatuhan AS yaitu membanjirnya imigrasi masal ke dalam AS. Penduduk membludak, pengangguran pun meningkat. Hal ini dapat menurunkan perekonomian. Panarin juga memasukkan faktor penurunan moral akan menjadi pemicu perang saudara dan keruntuhan

dolar. US News melaporkan beberapa aksi nyata telah terjadi terkait penurunan moral itu. Diantaranya terjadinya penembakan di sekolahsekolah dan peningkatan jumlah populasi narapidana di penjara AS. Juga, meningkatnya jumlah kaum gay. Panarin yang juga lulusan divisi psikologi dari akademi militer-politik kepada US News menyebutkan kejatuhan AS itu ditandai dengan kejatuhan pasar finansal AS dan dunia juga adanya resesi ekonomi berkepanjangan. Seperti halnya isu kebangkrutan Citigroup yang merupakan salah satu bank pemimpin di AS yang beroperasi di lebih dari 100 negara di dunia. Meski banyak pengamat menampiknya dan mengatakan ambruknya institusi keuangan raksasa itu terlalu besar untuk mengalami kejatuhan. Selain itu masih ada masalah penalangan jutaan dolar Amerika oleh pemerintahan Obama yang diberikan kepada sebuah perusahaan asuransi terkemuka. Menurut Panarin, seluruh prediksinya itu berdasarkan data analisa yang diperolehnya dari FAPSI (Federal Agency of Government Communications and Information). Sebuah divisi dari agen mata-mata Rusia yang bertanggung jawab terhadap intelijen dan komunikasi keamanan pemerintahan. Melalui data itu Panarin memprediksi kondisi ekonomi, finan-

ISTIMEWA

TERPECAH: Igor Nikolaevich Panarin, profesor asal Rusia meramalkan bahwa Negeri Paman Sam akan terbelah menjadi enam bagian pada Juni atau Juli tahun ini.

cial, dan tren demografi yang bisa memancing krisis sosial dan politik di AS. Ketika krisis semakin menguat, negara maju akan menahan dana dari pemerintahan federal. Kemudian satu per satu negara bagian akan melepaskan diri dari AS. “Kerusuhan sosial meningkat termasuk perang saudara. AS akan terpisah berdasarkan etnis dan kekuatan asing akan bergerak masuk,” paparnya. Panarin mengungkapkan kali pertama teori kejatuhan AS pada 2010 itu dalam sebuah konferensi pada September 1998 di Linz, Austria. Pertemuan yang dihadiri sekitar 400 peserta tersebut membahas segala informasi

mengenai peperangan. Tujuannya menggunakan data yang dibagi untuk mengawasi musuh. Saat itu mayoritas peserta konferensi yang mendengarkan ulasannya berpikiran skeptis. Meski demikian, pada akhir presentasi banyak dari mereka yang meminta peta pecahan AS itu. “Ketika saya menekan tombol di komputer dan menunjukkan peta AS terpecah, ratusan orang terkejut. Kebanyakan dari mereka tak mempercayaiku,” tandas lulusan Higher Military Command School of Telecommunications KGB. Sekolah itu sekarang merupakan bagian dari akademi pasukan keamanan federal federasi Rusia di Oryol. (war/ami)


Pontianak Post

NASIONAL

Rabu 6 Januari 2010

Para Biksu Ziarah Makam Gus Dur HINGGA - hari ketujuh meninggalnya Gus Dur kemarin, ribuan peziarah masih mengunjungi makamnya di lingkungan Pondok Pesantren Tebuireng, Kecamatan Diwek, Jombang. Puluhan biksu dari Konferensi Agung Sangha Indonesia (KASI) kemarin berziarah ke makam mantan presiden keempat RI itu. Menurut mereka, Gus Dur merupakan perwujudan Bodhisattva, makhluk yang mendedikasikan dirinya demi kebahagiaan makhluk semesta. Sekretaris Jenderal KASI Biksu Vidya Sasana Sthavira menilai, Gus Dur selalu membantu setiap orang yang mengeluh. “Dia juga tak takut bahaya yang akan menimpanya,” ujarnya setelah mengunjungi makam. Sosok putra KH Wachid Hasyim itu bisa menerima risiko dengan selalu merangkul orang-orang yang menderita. Terkait banyaknya

usul penganugerahan gelar pahlawan nasional kepada Gus Dur, Vidya menyatakan, tanpa gelar pahlawan, nama Gus Dur sudah melebihi. “Itu tugas pemerintah,” ujarnya. Ketika menjadi pahlawan nasional, dikhawatirkan kebesaran Gus Dur hanya akan diceritakan di bangku sekolah. Namun, seharusnya cerita tentang Gus Dur diceritakan secara turun-temurun lewat sekolah keluarga dan masyarakat. “Gus Dur harus menjadi bagian dari kita. Jadi, secara berkelanjutan, kita harus meneruskan citacitanya,” katanya. Dia menegaskan, Gus Dur adalah kiai besar. Tapi, kebesaran tersebut tidak lantas membuat dia jauh dari rakyat. Sikap yang dia kembangkan justru sangat merakyat. “Semua hidupnya dianugerahkan untuk rakyat,” tuturnya. Hal itulah yang membuat Gus Dur menjadi manusia luar biasa. (fen/lal/jpnn/kum)

3

Gus Dur Berbeda dengan Soeharto JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud M.D. menilai pemberian gelar pahlawan kepada mantan Presiden Abdurrahman Wahid tidak bisa dibandingkan dengan usul untuk mantan Presiden Soeharto. Dia menilai, pemberian gelar pahlawan untuk Gus Dur jauh lebih mudah karena mantan presiden keempat itu tidak terkendala masalah hukum. “Masalah (Buloggate) itu kan tidak pernah menjadi kasus hukum, itu hanya kasus politik. Lagi pula, meskipun ada kasus politik, memorandum (dari MPR untuk Gus Dur) hanya sampai memorandum kedua. Padahal, seharusnya sampai memorandum ketiga,” ujar Mahfud setelah menerima penghargaan dari Charta Politika di Jakarta Senin malam (4/1). Mantan politisi PKB ini menilai kondisi tersebut

Akil Mochtar

berbeda dengan usul gelar pahlawan untuk Soeharto yang diperjuangkan Partai Golkar. Hingga akhir hayatnya, presiden kedua itu masih tersangkut kasus dugaan korupsi di sejumlah yayasan sosial yang dipimpinnya. Penuntut umum tidak bisa menghadirkan Soeharto ke persidangan dengan alasan menderita sakit permanen. Masalah hukum yang belum

tuntas itu dapat menjadi kendala pemberian gelar pahlawan nasional bagi Soeharto. Kejaksaan A g u n g memang telah mendeponering kasus yang Mahfud melibatkan Soeharto. Namun, status perkara tersebut tidak menghentikan kasus hukum terhadap Soeharto. “Kasus hukum yang belum terselesaikan itu menghambat prosedur karena memang tidak boleh. Meski demikian, saya kira bisa dipertimbangkan lagi. Sebab, bagaimanapun Soeharto belum dinyatakan bersalah di penga-

dilan,” terangnya. Pendapat Mahfud ini berbeda dengan pendapat hakim konstitusi Akil Mochtar. Mantan politisi Golkar ini menegaskan, jatuhnya Gus Dur tidak disebabkan kasus Buloggate melainkan Gus Dur mengeluarkan dekrit presiden tentang pembubaran DPR, MPR, dan Partai Golkar. “Itu kan tindakan inkonstitusional. Sebab, dalam UUD jelas dinyatakan presiden tidak boleh membubarkan MPR/DPR,” tegas Akil

di gedung MK kemarin. Mantan anggota Pansus Buloggate ini mengungkapkan, MPR lantas meminta fatwa Mahkamah Agung yang lantas menyatakan dekrit yang dikeluarkan Gus Dur tidak sah. “Karena waktu itu MK tidak ada, MA menyatakan dekrit itu tidak sah,” katanya. Panitia Khusus Angket Buloggate ketika itu memang menyatakan Gus Dur patut diduga telah menerima aliran dana. Namun, hasil penyelidikan pansus tidak ditindaklanjuti Kejaksaan Agung sehingga sampai saat ini kasusnya tidak terbukti. “Jadi, jatuhnya Gus Dur itu bukan karena kasus Buloggate. Melainkan karena dia mengeluarkan dekrit membubarkan MPR/ DPR. (noe/oki)

Ajukan 30 Desember sebagai Hari Pluralisme JAKARTA-Di tengah semangat untuk memberikan gelar pahlawan untuk Gus Dur, juga muncul desakan agar pemerintah membersihkan nama presiden keempat itu. Pembersihan riwayat hidup Gus Dur dari kasus Bulog dan Brunei dinilai jauh lebih penting daripada pengajuan gelar pahlawan. Seruan agar Gus Dur diklarifikasi itu datang dari komunitas kelompok lintas iman yang dimotori sejumlah pemimpin berbagai agama. “Pembersihan nama jauh lebih penting, sebelum penetapan Gus Dur sebagai pahlawan nasional,” kata Syafii Anwar, salah satu tokoh komunitas tersebut, di Wahid Institute, Jakarta, kemarin (5/1). Hadir bersama Syafii adalah Frans Magnis Suseno, Romo Benny

Susetyo, Budi S. Tanuwibowo, Ahmad Suaedy, dan Ulil Abshar Abdalla. Syafii yang juga mantan wartawan itu menilai kasus Bulog dan Brunei hanya alat yang digunakan politisi untuk menjatuhkan Gus Dur dari kursi kepresidenan. Namun, hingga kini, Gus Dur tidak terbukti melakukan sangkaan yang dilakukan lawan politiknya itu. “Tidak ada vonis apa pun yang membuktikan Gus Dur bersalah atas kedua kasus (Bulog dan Brunei) itu,” lanjutnya. Pembersihan nama itu, kata Syafii, dinilai penting. Selain alasan tersebut, Gus Dur merupakan tokoh yang secara konsisten membela Pancasila. Landasan keagamaan di era Gus Dur menjadi kukuh. Apalagi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono

juga menyatakan bahwa Gus Dur adalah Bapak Pluralisme Indonesia. “Bagi kami (komunitas lintas iman), Gus Dur telah menjadi pahlawan kami. Kami juga yakin beliau menjadi pahlawan di hati masyarakat banyak,” kata Syafii. Aktivis Jaringan Islam Liberal (JIL) Ulil Abshar Abdalla menambahkan, perjuangan pembersihan nama Gus Dur merupakan perjuangan kaum sipil. Jika saat ini ada gerakan parlemen yang mengajukan gelar pahlawan nasional untuk Gus Dur, Ulil menegaskan, itu tidak ada campur tangan komunitas lintas iman dengan

parpol. “Ini bukan demi komoditas politis, namun melanjutkan simpati masyarakat,” kata Ulil. “Komunitas lintas iman kemarin juga mengajukan 30 Desember, bertepatan dengan hari wafatnya Gus Dur, sebagai hari pluralisme nasional. Kalaupun tidak terealisasi, komunitas mendorong seluruh

masyarakat untuk menjadikan 30 Desember sebagai momentum bersama merayakan pluralisme. “Kami menghargai jika pemerintah menyambut usul ini,” ujar Syafii menutup keterangannya. (bay)

TAS AIRA : Mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia, Aulia Pohan, memamerkan tas bergambar cucunya, Almira Tunggadewi Yudhoyono alias Aira, saat memenuhi panggilan anggota Pansus Angket DPR-RI, Selasa (5 Jan 2009) di DPR-RI. Aulia Pohan dalam keterangan menilai penyelamatan melalui bailout Bank Century merupakan keputusan yang tepat. Mustafa Ramli/Jawa Pos

Rumah Kosong Ludes Terbakar KEBAKARAN - kembali terjadi di Kota Pontianak. Selasa malam (5/1) sebuah rumah kosong di Jalan Purwosari III No.15 hangus terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kebakaran yang menimpa rumah berdindingkan papan

dengan beratapkan seng ini berlangsung begitu cepat. Kurang dari setengah jam, kobaran api berhasil menghanguskan seluruh bagian rumah. Menuju ke lokasi kejadian cukup sulit. Selain ruas jalan yang kecil juga karena gelap. Sebab

aliran listrik di lokasi tersebut di lakukan pemadaman oleh PLN. Meski demikian, masyarakat tumpah ruah di lokasi kejadian. Hal ini semakin membuat sesak di sekitar lokasi kejadian. Namun api tetap berhasil dijinakkan oleh pemadam ke-

bakaran. Meski mobil pemadam kebakaran dengan susah payah menuju lokasi. Karena ruas jalan yang kecil. Tetapi kesigapan dari petugas pemadam kebakaran berhasil meredakan api sehingga kobaran api tidak sampai merambah ke rumah lain.

Menurut keterangan Fery (27) saksi mata yang pertama kali melihat kobaran api mengatakan, api berasal dari bagian belakang rumah. Kemudian api menjalar cepat dan menghanguskan rumah. “Kejadian itu terjadi sekitar pukul 21.30 WIB,” tutur Fery yang juga adik ipar Eko ini. Saat ditemui Pontianak Post, Ferry masih belum hilang kepanikannya. Ferry mengatakan, ia awalnya ingin bersiap pulang ke Singkawang karena dinas di sana. Tepatnya di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bodok Singkawang. Fery menambahkan, pemilik rumah, Eko sedang tidak berada di tempat karena sedang tugas piket di Polsek Ambawang. Ketua RT setempat, Wito (50) rumah yang terbakar itu rumah kosong. Dia mengaku, ketika kejadian sempat kaget karena tidak menyangka terjadi kebakaran. “Telah lama rumah itu kosong,” kata ketua RT yang ikut membaur dengan masyarakat di lokasi kejadian. Saksi lain, Ema menceritakan rumah yang terbakar itu secara status kepemilikan memang milik sepupunya, yakni Eko. “Tapi rumah itu telah dikontrakkan dengan tukang jahit,” kata Ema. Namun, kata Ema, penyewa rumah milik Eko ini, telah pindah ke jalan Harapan Jaya sejak bulan lima tahun 2008 lalu.“Jadi rumah itu hampir setahun telah tidak berpenghuni,” tambah Ema yang lagi sibuk dengan ponselnya saat memberi keterangan kejadian kepada Pontianak Post di rumahnya. (stm)


PONTIANAK bisnis

cmyk

4

LOKOMOTIF KEMAJUAN EKONOMI KALBAR

Pontianak Post

Kalbar Belum Siap

+

Bursa

Asing Borong Saham

+

BURSA saham Indonesia bergairan dalam dua hari perdagangan diawal tahun 2010. Investor memborong saham-saham unggulan. Tercatat mereka telah melakukan pembelian bersih (foreign net buy) senilai Rp1,016 triliun. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pun terangkat 70 poin lebih menembus level 2.600. Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa (5/1/2010), transaksi beli asing pada perdagangan hari ini mencapai Rp1,459 triliun, sedangkan transaksi jual asing sebesar Rp834,589 miliar. Net buy hari ini sebesar Rp624,411 miliar. Pada perdagangan perdana kemarin, Senin (4/1/2010), transaksi beli asing sebesar Rp 683,07 miliar, sedangkan transaksi jual asing sebesar Rp 292,4 miliar. Net buy asing kemarin sebesar Rp390,6 miliar. Jika dijumlahkan, total transaksi beli asing selama 2 hari perdana di 2010 sebesar Rp 2,142 triliun, sedangkan transaksi jual asing sebesar Rp 1,126 triliun. Dengan demikian, net buy asing selama 2 hari perdana ini mencapai Rp1,016 triliun. Pada 30 Desember 2009, IHSG ditutup di level 2.534,356. Pada perdagangan perdana kemarin, IHSG naik 41,057 poin (1,62%) ke level 2.575,413. Dan pada perdagangan hari ini, IHSG ditutup naik 29,864 poin (1,15%) ke level 2.605,277 atau dalam dua hari perdagangan perdana di 2010, IHSG mengalami kenaikan 70 poin lebih seiring dengan meningkatnya transaksi asing. Saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) menjadi incaran utama investor-investor asing. Transaksi beli asing di saham BUMI hari ini mencapai Rp394,809 miliar, sedangkan transaksi jual asing di BUMI sebesar Rp134,006 miliar. Net buy asing atas saham BUMI hari ini mencapai Rp260,803 miliar, hampir separuh dari net buy asing di seluruh pasar hari ini.(int)

cmyk

Rabu 6 Januari 2010

Karen Tetap Dirut Pertamina

Cafta MENGHADAPI perdagangan bebas, termasuk China-Asean Free Trade Area, Kalbar dinilai belum siap. Pengamat ekonomi UNTAN, Dian Patria menilai Kalbar masih tenang –tenang saja. “Saya melihat Kalbar belum siap, belum ada perubahan. Apa memang belum tahun atau memang pasrah terhadap serangan ini,” ujar Dian saat dihubungi melalui ponselnya, Dian Patria Selasa( 5/1). “Perdagangan bebas ini bisa jadi ancaman, kalau kita tidak menjaga asset dan meningkatkannya. Bisa jadi peluang asal kita bisa memposisiskan pontensi dengan benar, serta mempersiapkan sumber daya manusia yang potensial. Betapa bodohnya kita, kalau kesempatan ini tidak kita manfaatkan dengan baik,” ujarnya. Menurut Dian Patria, Kalbar punya banyak potensi. Sektor pertanian dan perkebunan adalah senjata untuk melawan serang global. “Sektor pertanian, perkebunan,perikanan kita juga ada. Bahkan pertambangan bisa kita andalkan, meskipun belum potensial.” “Pemerintah harus menata kembali kondisi yang kondusif, jangan dibiarkan saja potensi yang ada. Produk kita barang akan tergeser dengan prpduk China yang jauh lebih murah. Kuncinya di harga jual dan kualitas, kalau produk kita tidak bisa bersaing dengan itu siap-siap saja. Pengusaha kuat modal akan diuntungkan, tapi kalau kita tidak kuat dari kualitas dan modal, otamatis akan tergeser. Hasilnya pengangguran makin bertambah,” tambahnya. “Produk dari China dan Malaysia, melalui jalan darat inilah yang siap mengancam produk lokal. Untuk itu sektor andalan kita harus kita kuatkan, kalau kita tidak punya pabrik mesin kita tidak punya. Perbankan harus kosentrasi, peran perbankan sangat penting. Kredit difokuskan pada masyarakat yang produktif bukan konsumtif,’’ujarnya. (umy)

l

Terbitkan Global Bond USD1-USD1,5 M

Muhammad Iqbal/Satelit News

PRODUK LOKAL : Seorang pedagang membereskan Tekstil dagangannya di pusat Perbelanjaan Tekstil di Cipadu Kreo Tangerang, Senin (04/01). Banyak pedagang mulai mengobral stok barang dagangannya untuk mengantisipasi serbuan masuknya barang-barang dari Cina yang nantinya harganya jauh lebih murah.

Nilai Tukar Petani Naik PONTIANAK - Nilai Tukar Petani (NTP) gabungan bulan November 2009 Provinsi Kalimantan Barat naik sebesar 101,84 poin. Kenaikan terjadi 0,14 point atau terjadi perubahan 0,13 persen dibanding NTP bulan Oktober 2009. Hal ini disebakan karena indeks harga yang diterima petani naik sebesar 0,18 persen, sedangkan indeks harga yang dibayar petani naik sebesar 0,05 persen. “Semakin tinggi NTP, relative semakin sejahtera tingkat kehidupan petani. Meskipun kita masih menemukan petani yang belum sejahtera,” ujar Iskandar Zulkarnaen selaku Kepala Dinas Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Barat. Pada periode Januari 2008-Nove-

ber 2009 penurunan terbesar terjadi pada bulan Februari mencapai 98,0 poin. Hal ini akibat penurunan harga jual hasil tananaman perkebunan rakyat. Meskipun demikian, fluktuasi harga komoditas kosumsi rumah tangga juga berpengaruh tinggi rendahnya NTP. Bedasarkan Berita Resmi Statistisk, Tidak berubahnya indeks konsumsi rumah tangga pada bulan November 2009 dibanding Oktober 2009, menunjukkan tidak terjadi inflasi perdesaan pada bulan November 2009. November 2009 indeks tidak mengalami perubahan disbanding Oktober 2009 yang disebabkan tujuh pendukung subkelompok

kosumsi rumah tangga. Kosumsi rumah tangga , yaitu subkelompok Pendidikan, Rekreasi dan Olah Raga naik sebesar 0,60 persen. Subkelompok Sandang maik 0,32 persen, Kesehatan naik sebesar 0,16 persen, Perumahan naik 0,08 persen. Subkelompok Tranportasi dan Komunikasi naik sebesar 0,08 persen. Bahan Makanan tutun sebesar 0,17 persen. Sedangkan untuk Indeks Biaya Produksi dan Penambangan Barang Modal( BPPBM) dari Oktober 2009 ke November 2009 naik 0,24 persen. Bibit naik 0,15 persen, Sewa lahan, pajak dan lainya naik 0,21 persen. Upah Buruh naik 0,48 persen, obat-obatan dan pupuk turun sebesar 0,07 persen. (umy)

BI Dorong Sektor Pertanian PONTIANAK – Kantor Bank Indonesia Pontianak tidak hanya mengurusi hal-hal yang berkaitan dengan perbankan semata. BI juga ikut serta mendorong sektor pertanian, seperti padi dan jeruk. “Memang untuk urusan pertanian sudah menjadi tugas utama dari dinas pertanian kita,” kata Samasta Pradhana, Pimpinan BI Pontianak belum lama ini. Tapi ia menilai, BI tetap perlu ikut serta dalam usaha memajukan sektor pertanian Kalbar. Daerah ini memang

memiliki potensi besar sebagai lumbung beras Indonesia. Beberapa daerah di Kalbar yang berpotensi seperti Kabupaten Sambas, Landak, Kubu Raya, dan Kapuas Hulu. “Daerah ini sudah memiliki potensi, tinggal perlu dioptimalkan saja,” katanya. Pihaknya juga telah membuat rencana jangka pendek, 2010-2012 untuk membantu kemajuan sektor pertanian. Apa yang coba dikembangkan Bank Indonesia Pontianak adalah dengan menemukan solusi

pupuk organik murah dengan proses mudah. “Kita mengunakan Bakteri Trichoderma,” ujarnya. Dijelaskan Samasta, bakteri itu disemprotkan di atas tumpukan jerami padi usai panen yang dimasukkan dalam areal sawah. Cukup tunggu fermentasi tiga minggu dan tumpukan jerami sudah menjadi pupuk organik. “Cara ini sudah kita cobakan di Desa Sungai Itik, Kabupaten Kubu Raya. Produksi padi mereka naik 30 persen/ ha dari tiga ton,” katanya.(mde)

ditiadakan,” terangnya. Untuk struktur direksi Pertamina, menurut Mustafa akan berbeda dengan PLN yang JAKARTA - Pernyataan ditambah menjadi 9 direksi. mengejutkan keluar dari Menteri Menurut Mustafa, jumlah direksi Negara Badan Umum Milik di Pertamina kemungkinan lebih sedikit dibanding Negara (BUMN), PLN. Mengenai Mustafa AbubaOmar SAnwar ya­ng kar usai menerima kini masih menjabat kunjungan jajaran sebagai Wakil Dirut Direksi Pertamina Pertamina, Mustafa kemarin. Mustafa mengaku belum menegaskan bahwa akan menentukan Karen Agustiawan posisi selanjutnya. tetap akan dipertah“Nanti kita lihat, ankan sebagai Dirut yang jelas sama Pertamina. dengan PLN, posisi “Dirut enggak Wakil Dirut tidak (diganti), jadi saya Mustafa Abubakar ada,” tegasnya. clear -kan atas spe­ Isu pergantian Direksi Perkulasi ini. Wakil Dirut juga dipastikan sudah tidak ada,” ujar tamina sudah berlangsung sejak Mustafa saat ditemui dikantornya sebulan lalu bersamaan dengan kemarin. Itu artinya pemerintah isu pergantian Direksi PLN. Nabelum akan mengotak-atik posisi mun Menneg BUMN mengataKaren, wanita pertama yang men- kan bahwa pergantian Direksi jadi Dirut Pertamina. Sementara Pertamina baru akan dilakukan posisi Wakil Direktur Utama setelah selesai perombakan yang selama ini dijabat Omar S. PLN. Mustafa memastikan perombakan direksi Pertamina Anwar akan dihilangkan. Mustafa menegaskan, untuk akan dituntaskan pada pertengaposisi Wakil Dirut memang akan han Januari. “Kira-kira minggu dihilangkan, layaknya yang sudah kedua Januari sudah bisa saya terjadi pada PT Perusahaan Listrik lantik,” ungkapnya. Mengenai alasan perombaNegara (persero). Kewenangan yang dimiliki Wakil Dirut akan kan Direksi Pertamina, Mustafa disebar ke sejumlah Direktur mengatakan hal itu ditujukan lainnya. “Kita lebih sebar ke- untuk meningkatkan kinerja. wenangannya kepada direktur, “Supaya tidak kehilangan mojadi berjenjang.Ada direktur yang mentum peningkatan kinerja sifatnya menyeluruh, ada juga Pertamina baik dalam profit direktur yang bersegmentasi di maupun pelayanan publik. hulu atau pengolahan. Ada pe- Tahun 2010 ini sangat bagus, saya kira harus dimanfaatkan masaran juga,” tuturnya. Ia menegaskan, penghapusan sebaik-baiknya. Diperlukan posisi Wakil Dirut ini tidak profesionalisme yang tinggi, akan diterapkan ke semua kemudian solidaritas tim yang BUMN. Semua itu kondisional kuat dengan komando yang dan tergantung pada kondisi betul-betul nanti dengan tim masing-masing BUMN. Meski yang handal,” jawabnya. Seperti diketahui hasil dari begitu, penghapusan posisi Wakil Dirut diutamakan untuk penerbitan obligasi tersebut kedua BUMN penting, yaitu guna memenuhi belanja modPLN dan Pertamina. “Smentara al atau Capital Expenditure dua ini yang kita lihat penting. (Capex) tahun ini sebesar Rp Kesimpulan dari tim interdep 39 triliun, yang meningkat 56,4 kita mengatakan bahwa lebih persen dari capex 2009 sebesar bagus kalau (posisi Wadirut) Rp22 triliun.(wir/luq)

+

Fen Saparita; Bangun Laundry dengan Modal Nekat

Buka di Garasi, Susah Cari Pegawai Kenekatan terkadang bisa berbuah manis. Itulah yang dialami Fen Saparita Direktur Utama PT Melia Pilar Utama, Pemilik hak atas waralaba Melia Laundry and Dry Cleaning. Setelah berhenti dari pekerjaannya sebagai akuntan di pabrik semen, pria asal Semarang ini coba-coba membuka bisnis cuci pakaian tanpa punya keahlian apapun. Kini, dia sukses merengkuh memiliki 300 agen dan 35 workshop di 25 kota di Indonesia. LUCKY NUR HIDAYAT Jakarta

Mungkin tidak banyak orang yang senekat Fen Saparita. Hanya karena ingin hidup bebas tanpa kekangan jam kerja kantor, pria yang kini telah duduk nyaman di kursi Direktur Utama PT Melia Pilar Utama Pemilik hak atas waralaba Melia Laundry and Dry Cleaning itu berhenti dari pekerjaannya,

HERMITIANTA/RADAR JOGJA

Profil Bisnis: Fen Saparita-Direktur Utama Melia Laundry & Drycleaning, Jl. Sengon no. 1, Janti, Yogyakarta (20/12).

sebagai akuntan di pabrik semen yang tergabung dalam Dwima Grup di daerah Cibinong. “Ketika liburan saya dapat wangsit, saat nongkrong bersama temanteman di Alun-alun Selatan,Yogyakarta sampai subuh. Dari sana saya sering berpikir bagaimana supaya ia bisa mendapat kebebasan seperti itu. Jika jadi karyawan seumur hidup tak bakalan bisa bebas,” selorohnya ke kantornya di Jl. Sengon No.1 Janti,

Yogyakarta. Kemudian suami Anna Yulianti ini menjual rumahnya di Jakarta senilai Rp 200 juta dan nekad pulang ke rumah mertua di Yogyakarta. “Saya sudah feeling akan mendapat tentangan keluarga. Eh benar, sampai rumah saya disidang,” kenang pemilik Laundry & Dry Cleaning dengan jaringan waralaba laundry terbesar di Indonesia versi Majalah Swa pada 2006 itu.

“Saya sebenarnya sempat terpikir bikin bisnis pencucian mobil, tapi saya pikir-pikir itu mudah ditiru. Terlintas juga di benak saya untuk mencoba bisnis apotek, tapi kurang menantang,” ujar penyuka bakso itu. Akhirnya diputuskan untuk membuka bisnis laundry atau binatu yang kala belum marak di Yogyakarta. Pasar yang dibidik adalah hotel dan rumah sakit. “Karena tak tahu apa-apa tentang laundry saya pilih cara paling mudah yakni membuka yellow pages dan menelpon semua distributor mesin cuci impor yang ada di Jakarta,” terang jebolan D3 dari salah satu universitas swasta di Jakarta. Garasi mobil rumah mertua pun disiapkan untuk bisa menampung mesin-mesin yang akan dibelinya dari Swedia itu. Akhirnya pada 9 Maret 1996 bendera Melia laundry and dryclean pun untuk kali pertama dikibarkan. Mertua pun didapuk menjadi salah satu pegawai atau laundry men di gerai pertama. “Saya cari pegawai sulit minta ampun. Iklan di surat kabar sudah berkalikali tapi tak ada yang mau daftar,”

terang pria yang pernah menyabet gelar Excellent Franchise & Business Concept Award 2006 dari Majalah Info Franchise. Berminggu-minggu kemudian, barulah ada orang yang mau melamar. Itu pun hanya satu orang berasal dari Purworejo dan langsung diterima karena tak ada yang lain. Beruntung, orang tersebut ternyata berpengalaman untuk urusan binatu. Fen akhirnya banyak belajar dari orang tersebut. “Tetapi, usaha tak mulus mengalir begitu saja seperti nama Melia yng berasal dari Bahasa Jawa milio atau mengalirah. Sudah jalan tiga bulan tak ada yang mau laundry,” jelas penyuka warna biru itu. Fen yang mengaku masih sering berkonsultasi bisnis konsep dengan Purdie E. Chandra pemilik waralaba Primagama itu tak mau menyerah dan membiarkan mesin-mesinnya yang berharga ratusan juta itu teronggok menganggur begitu saja. “Mungkin usaha saya kurang lancar di garasi mertua karena lokasinya yang tak strategis,” ujar penghobi offroad itu.(bersambung)

+


cmyk

Pontianak Post

5

Rabu 6 Januari 2010

Sosok

Masih Ngajar KEDUDUKAN sebagai Ketua DPRD Kota Pontianak tidak membuatnya lupa diri dengan profesi yang telah lama digelutinya. Hartono Azas L, masih menyempatkan diri untuk mengajar dan menjalankan tugasnya sebagai seorang dosen. “Saat ini saya masih tetap ngajar di Universitas Panca Bhakti. Seminggu sekali pasti adalah. Bahkan masih jadi pembimbing ataupun penguji mahasiswa yang ujian skripsi,” kata Azas kepada Pontianak Post, kemarin disela-sela kesibukannya di Gedung DPRD Kota Pontianak. Azas merupakan politikus dari partai Demokrat yang berhasil dalam karir Hartono Azas politiknya. Kendati makin sibuk menjalankan tugasnya, sosok ini tetap tidak lupa juga menjalankan hobby berolah raga. “Saya senang sekali bermain Badminton. Olah raga ini baik untuk kesehatan,” cetus pria berkacamata itu santai.(krl) +

Warga Tionghoa Desak Rehabilitasi Nama Gus Dur JAKARTA – Delapan orang dipilih sebagai wakil warga Tionghoa untuk menjadi Tim 8, yang kemudian membentuk Forum Warga Tionghoa Peduli Gus Dur. Forum itu digawangi H M. Jusuf Hamka sebagai ketua dewan syura, Bambang Sungkono (ketua umum), Kamil Setiyadi (Sekjen), dan Lieus Sungkharisma (ketua dewan penasihat). Forum tersebut dibentuk untuk mendesak pihak berwenang serta politisi merehabilitasi nama KH Abdurrahman Wahid sebagai presiden ke-4 RI. Itu terkait dengan kasus politik yang menuduh Gus Dur –sapaan akrab KH Abdurrahman

Wahid– sebagai pelaku korupsi sehingga dia dilengserkan dari jabatan presiden lewat Sidang Istimewa MPR pada 2001. Ternyata itu semua hanya konspirasi politik karena kasus korupsinya tak terbukti. ”Kami berharap sebelum dianugerahi gelar pahlawan nasional, nama baik Gus Dur harus dibersihkan. Untuk itulah Tim 8 membentuk Forum Warga Tionghoa Peduli Gus Dur. Pemerintah yang merespons usul banyak elemen untuk menganugerahi gelar pahlawan nasional harus pula merespons tuntutan masyarakat untuk merehabilitasi nama baik

Gus Dur yang dituduh terlibat kasus korupsi Buloggate. Sebab, sudah terbukti dia tidak bersalah. Bahkan, seharusnya jabatan Presiden Gus Dur dikembalikan,” urai Bambang Sungkono, ketua umum Forum Warga Tionghoa Peduli Gus Dur, didampingi anggota Tim 8 H M. Anda Hakim di kantornya, kawasan Hayam Wuruk, Jakarta, kemarin. Forum menganggap, lanjut Bambang, tuduhan kepada Gus Dur adalah sebuah konspirasi elite politik untuk kepentingan sesaat. ”Bagi kami, rehabilitasi itu penting guna meluruskan sejarah bangsa ini. Dengan

begitu, pemberian gelar pahlawan nasional terhadap Gus Dur lebih bermakna mengingat jasa-jasanya yang besar kepada bangsa. Kami pun mendukung upaya pemberian gelar pahlawan nasional itu,” ungkap Bambang yang juga pengusaha tersebut. Lebih lanjut Bambang mengatakan, pembentukan forum itu atas kesepakatan delapan orang tokoh Tionghoa. Mereka adalah Maha Bhikshu Dutavira Sthavira, Taosu Kusumo, H M. Jusuf Hamka, Eddy Sadeli, Bambang Sungkono, Kamil Setiyadi, Anda Hakim, dan Lieus Sungkharisma.

Anda Hakim mengemukankan, selama ini Gus Dur dikaitkan dengan warga keturunan dengan marga Tan. Jadi, hubungan emosionalnya sangat erat dengan warga Tionghoa saat ini. ’’Kami bangga atas terpilihnya Gus Dur yang berdarah Tionghoa itu sebagai presiden. Sebab, Amerika yang mengklaim sebagai negara penganut HAM baru pada 2008 memilih Presiden Obama yang berkulit hitam. Karena itu, warga Tionghoa terus memberikan kepedulian (kepada Gus Dur),’’ ujar Anda Hakim, ketua DPP Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI).(ers/agm)

+

Eratkan Persaudaraan dengan Golf

Marga Xu Gelar Turnamen Menunggu Diskusi Fengshui PARA pakar fengshui mulai bersiap memberikan terawanganterawangan nasib memasuki tahun baru masehi dan jelang tahun baru Imlek. Tidak hanya mereka, rupanya masyarakat pun sudah menunggu hadirnya diskusi-diskusi fengshui di awal tahun ini. Ketertarikan masyarakat terhadap ilmu fengshui diakui Sukanta Tanudjaja, mantan ketum Perhimpunan Pengusaha IndonesiaTionghoa (Perpit). Sebab, menurutnya, dengan membuka titik-titik fengshui, maka bisa membawa kedamaian dan kesuksesan bagi seseorang atau pun keluarga. Bahkan, budaya fengshui yang sudah berusia lebih dari lima ribu tahun masih bisa bertahan sampai era modern saat ini, pasti memiliki alasan. ’’Walaupun harus menghadapi berbagai tantangan zaman, namun pengetahuan soal fengshui ternyata tidak pudar dimakan usia. Tapi justru berkembang dan bersinergis dalam kehidupan,’’ paparnya. Dia juga menambahkan, ilmu fengshui bisa memahami unsur yang melingkupi kehidupan manusia. Pasalnya, unsur yang dipakai sebagai perhitungan dalam ilmu fengshui tidak lain adalah alam itu sendiri. Hal senada juga diungkapkan Leo Chandra, chairman dan presiden Columbia Group, sekaligus ketua bidang perdagangan dan ekonomi Lembaga Kerjasama Ekonomi, Sosial dan Budaya Indonesia China (LIC). Meski tidak sepenuhnya bergantung pada perhitungan fengshui, dalam beberapa hal dia pun mengakui pernah juga mengikuti anjuran pakar fengshui. ’’Tapi harus yang sesuai dengan logika. Misalnya, jangan membangun rumah menghadap matahari sore, karena bisa membuat ruangan panas. Jadi lebih baik membangun rumah ke arah matahari pagi, karena sinar matahari pagi baik untuk kesehatan,’’ jelasnya. (sic)

SETIAP perkumpulan Tionghoa memiliki cara unik tersendiri dalam melakukan berbagai aktivitas. Misalnya, dengan menggelar kegiatan budaya bersama sampai bermain golf bersama. MenurutAlwi Kosasih, pengurus Marga Xu, pihaknya mencoba melakukan kegiatan bernuansa modern untuk menggalang kebersamaan. ’’Marga kan identik dengan kegiatan kerohanian dan konvensional. Justru di sini kami ingin memberikan yang beda,’’ ungkapnya beberapa waktu lalu. Untuk mempererat persaudaraan diantara semarga, pihaknya pernah menggelar turnamen golf bersama. ’’Kita mempelopori kegiatan golf ini. Rupanya, mendapat sambutan baik dari peserta reuni akbar Marga Xu dari Negara lain. Mudah-mudahan terobosan ini bisa diteruskan pada temu reuni dua tahun mendatang,’’ ungkapnya menjelaskan maksud dan tujuan gelaran itu. Pasalnya, Marga Xu Indonesia pernah menjadi tuan rumah reuni akbar dengan menjadikan golf sebagai sarana kebersamaan. Selain menggelar turnamen golf kali pertama, pihaknya juga mengagendakan forum bisnis dalam reuni akbar itu. ’’Jangan salah, turnamen golf semacam itu juga menjadi arena forum bisnis informal yang tepat. Kami jadi bisa lebih akrab satu dengan yang lain. Sehingga tidak tertutup kemungkinan bisa ada investasi yang masuk ke Indonesia,’’ harapnya. Hal senada juga diungkapkan Sumadi

JAGA KEAKRABAN: Kegiatan golf bersama Marga Xu beberapa waktu lalu. Ini merupakan salah satu cara untuk saling mengakrabkan diri diantara anggota Marga.

Kusuma, selaku ketua umum Marga Xu Indonesia, bahwa berbagai kegiatan yang dilakukan diusahakan untuk mengikuti perkembangan zaman dan lebih modern. Dari sana, menurut Sumadi bisa menjadi areal yang pas untuk membicarakan bisnis dan memperkenalkan pariwisata Indonesia. Sedangkan Marga Tan, lebih memilih gelaran budaya untuk mempererat tali

persaudaraan. ’’Kami pernah menggelar even budaya belum lama ini. Karena kami melihat, kebanyakan anggota kami sudah berumur. Sehingga kami mencari even yang sesuai dengan kebutuhan dan kesukaan mereka,’’ terang Handi Gunawan, pengurus Marga Tan. Dirinya melihat, sebagian besar anggota Marga masih menyukai hal-hal yang berbau budaya dan sifatnya lebih

konvensional. Meski begitu, dirinya menyambut baik berbagai terobosan inovatif dari Marga-Marga yang lain dalam menggalang persaudaraan. ’’Yang terpenting, esensinya adalah kebersamaan. Jadi, apapun bentuk kegiatannya, mau forum bisnis, kegiatan olahraga, ataupun budaya sah-sah saja. Intinya agar kesolidan diantara warga seMarga bisa lebih baik,’’ pungkasnya. (sic)

Menghidupkan kembali Budaya Kuno Tionghoa

Coba Obati Rasa Kangen Masyarakat Terhadap Seni Kuno Tahun yang terus berganti seringkali membuat keberadaan budaya leluhur kian terpupus waktu. Banyak sekali kebudayaan kuno yang berbau tradisi mulai ditinggalkan. Untungnya, masih ada beberapa pihak yang mencoba menghidupkan kembali beberapa kebudayaan kuno Tionghoa. BRIGITA SICILLIA Jakarta

+

SEPERTI yang baru saja dilakukan masyarakat Tionghoa Tanjung Pinang yang mencoba memperkenalkan opera Tiongkok kuno yang akrab dengan Opera Beijing. Hal itu diungkapkan Ketua Inti Kepri Harsono belum lama ini ketika berkunjung ke Jakarta. Dirinya mengungkapkan bahwa belum lama ini, pihaknya menggelar opera kuno bekerjasama dengan Yayasan Teo Chew Batam. ’’Kami tidak menyangka, saat itu animo sangat besar. Rupanya masyarakat

ALAT VITAL GELAR Pengobatan Hj. MA IRoT Ditangani Langsung Cucu Asli MAK IROT - MBA AJIS

Mengatasi Pria & Wanita

PRIA : • Menambah ukuran Alat Vital, Besar Panjang • Kuat, Keras, Tahan Lama • Impoten Total Normal Kembali • Lemah Syawat (Ejakulasi Dini) • Kencing Manis • Mani Encer WANITA : • Mengencangkan menambah besar MAHAR Payudara Rp. 350.000 • Mengobati Mandul, Takpunya Keturunan • Penglaris Pastikan Anda berobat pada Ahlinya TANPA EFEK SAMPING, Permanen, Semua Agama, Usia, Bukan Bahaya Kimia. Menggunakan Ramuan TRADISIONAL disertai Penerapian yang unik dan ditambah DOA.

MELAYANI PASANG SUSUK PUTAR GILING Hubungi : HOTEL JERUJU BARU Jl. Kom Yos Sudarso Gg jambu mente No 1 B Depan Hotel Jeruju

HP. 081257222726, 081345642992 0561 7182194

Jam: 08.00 WIB s/d 21.00 WIB (Malam) Bisa dibuktikan di tempat

cmyk

FOTO: IST

OPERA : Pentas Opera Kuno Potehi.

juga banyak yang kangen menonton pertunjukan seni itu,’’ ulasnya. Pasalnya, pagelaran yang awalnya banyak digelar di sana, kemudian harus terhenti pada 1966 di masa

pemerintahan Orde Baru. ’’Makanya, karena melihat situasi saat ini yang memungkinkan, kami ingin berusaha menghidupkannya kembali. Diawali di Tanjung Pinang, kami berharap bisa

dibawa sampai Jakarta dan kota besar lainnya di Indonesia,’’ harapnya. Sebatas informasi, pagelaran opera kuno itu umumnya mengetengahkan kisah-kisah sejarah dalam frame

budaya Tionghoa. Mulai dari taritariannya serta jalan cerita yang menceritakan tentang silsilah keluarga. Dia menambahkan, bahwa opera kuno itu meski mirip dengan opera Beijing

tetap memiliki ciri khas tersendiri, yaitu sentuhan keindonesiaan. Upaya pelestarian kebudayaan Tionghoa kuno juga dilakukan oleh pengurus Klenteng Tjoe Soe Kong di Tanjung Kait, Tangerang. Pihaknya belum lama ini kembali menggelar sejit (ulang tahun) Kongco Tjoe Soe Kong. Seperti tahun lalu, pihaknya membarengi even itu dengan gelaran festival budaya, seperti gelaran gambang kromong dan wayang potehi. Menurut Suhendar salah seorang panitia, Festival Tanjung Kait sengaja dibuat unik setiap tahunnya, sebagai cara untuk menarik minat wisatawan. ’’Klenteng ini sejak didirikan pada 1792 silam berkembang menjadi rumah ibadah sekaligus pusat budaya Tionghoa,’’ jelasnya. Sebab, selain bentuk bangunannya yang artistik bergaya oriental, juga sering menggelar pesta rakyat di pelataran klenteng untuk menghibur masyarakat sekitar. Maka itu, panitia berharap, dengan adanya festival itu, selain bisa menghidupkan budaya Tionghoa tempo dulu, juga diharapkan bisa menjadi kawasan wisata rohani dan budaya.(*)

+


HALO PUBLIK

18 6

Pontianak 6 Januari 2010 PontianakPost PostRabu Rabu 3 Juni 2009

Perlunya Kawasan Terbuka Hijau Minim TPS Mohon kepada Dinas Kebersihan agar memperbanyak TPS di daerah Purnama. Kami kebingungan untuk membuang sampah yang ada karena kurangnya Tempat Pembuangan Sampah. (085245759042)

Pencurian Motor Telah hilang sebuah sepeda motor merk Jupiter MX warna merah marun KB 3948 AJ atas nama Virly Sugeha beserta STNK didalam jok. Pencurian dengan cara membobol rumah. Juga dicuri salon/speaker aktif merk tanaka warna merah putih. Bagi pembaca yang tahu informasi ada yang mau jual barang tersebut, mohon infonya untuk menghubungi nomor saya atau langsung lapor ke Polsek Selatan. Bagi yang informasinya akurat dan bisa dipertanggungjawabkan akan diberikan imbalan. Terima kasih kerjasamanya. (085245018252)

Jaga Kelestarian Hutan Saya pecinta alam, diharapkan semua masyarakat Kalbar agar menjaga kelestarian hutan, stop pembakaran lahan jika ingin bumi Anda awet. (085252198051)

Semakin hari pembangunan fisik gedung-gedung perumahan dan perkantoran di kota Pontianak semakin banyak, semakin padat, semakin mempersempit ruang terbuka hijau dan ruang resapan air. Disarankan kepada pihak yang berwenang di kota Pontianak untuk meningkatkan lagi pengawasan dalam setiap kegiatan pelaksanaan pembangunan fisik, baik yang dilaksanakan oleh pemerintah maupun swasta, dengan mewajibkan kepada setiap pengembang / kontraktor dalam membangun perumahan / komplek perkantoran untuk terlebih dahulu membangun sistem drainase lingkungan yang baik dan memenuhi persyaratan tehnis, agar kota Pontianak tetap terjaga lingkungannya dan terhindar dari banjir. (081256021214)

Nasib Lulusan SMA Bagaimana nasib kami lulusan SMA, masak kami harus dibedakan dengan yang namanya sarjana. Kami khan juga ingin kerja layaknya sarjana. Tolong pemerintah perhatikan nasib kami. (085750203049)

Jalan Pereges Saya heran kenapa pemerintah tinggal diam melihat keadaan jalan di kecamatan Seluas, khususnya daerah Pereges. Mana janji-janjinya dulu, kenapa tidak ditepati? Seandainya jika terjadi kecelakaan karena jalannya sudah rusak parah bagaimana? (085252071498)

Lapor Judi

MTQ Kubu Raya

Katanya akan mengubah kinerja polisi, tapi nyatanya warga melaporkan perjudian sampai sekarang tidak digubris. (085750003303)

Ayo kita sukseskan terselenggaranya MTQ 2010 di kabupaten Kubu Raya kecamatan Kubu. Semoga MTQ 2010 berjalan dengan lancar dan damai, amin. (081256565216)

Century dan Lingkaran Setan Masalah tak hentinya merundung bangsa ini, bangsa Indonesia yang telah lama merdeka sampai hari ini pun masih dijajah. Bedanya penjajahan bukan dari bangsa luar melainkan bangsa sendiri. Bencana alam yang datang melanda Indonesia merupakan ulah bangsa sendiri sampai hari ini pun kisruh di pemerintah merupakan ulah bangsa sendiri. Tidaklah bijak kiranya sebagai bangsa sendiri menjajah bangsanya, namun itulah yang terjadi dan ironisnya nama rakyat yang mereka gadaikan demi kehormatan dan kekayaan semata-mata. Belum lama hilang dari pendengaran kita mengenai Polisi versus KPK atau diistilahkan dengan cicak vs buaya yang sempat membingungkan masyarakat umum, kisruh diantara penegak hukum itu tidak mengerucut dengan bijak bahkan hilang dari sorotan media yang menimbulkan tanda tanya besar siapa yang salah dan siapa yang benar dan siapa yang berhak dipenjarakan. Ini artinya bangsa Indonesia yang terbentang dari Sabang sampai Merauke bisa hancur dikarenakan sebuah wacana konyol yang tidak ada bukti secara faktual, dengan diisukannya kejahatan mulailah saling mencurigai dan saling menyalahkan mungkin sudah menjadi budaya bangsa pada hari ini saling menjatuhkan. Hilangnya cicak versus buaya diikuti pula dengan masalah baru yang melibatkan para petinggi negara ini yaitu masalah century. Century yang sekarang menganti nama menjadi mutiara memang menyisakan kemisteriusan diantara petingi Negara. Berbagai macam pendapat yang melahirkan controversial, baik itu dari pengamat politik, anggota dewan dan dari pihak pemerintah sendiri bahkan dari kalangan masyarakat. Misteri dibalik Century memang membuat tanda tanya besar siapa yang benar siapa yang salah. Kasus Century memang seperti lingkaran setan siapa yang benar siapa yang salah kiranya susah untuk dijawab. Andaikan bisa diselesaikan pun akan seperti strato (kerucut terpancung) tapi akankah pemerintah tetap mampu bekerja

dengan optimal ditengah badai yang melanda negeri ini sementara 2010 Indonesia telah memasuki perdagangan bebas? Sebuah kado pahit yang diterima pemerintah kabinet bersatu II di tahun 2010 ini. Satu sisi masalah dalam negeri belum selesai sepenuhnya, sisi lain Indonesia harus bekerja dengan optimal demi slogan “Aku cinta produk Indonesia.” Ini artinya Indonesia harus memperjuangkan eksisitensinya di hadapan dunia karena dampak dari perdagangan bebas pasti banyak pengusaha yang beralih dari produksi menjadi pedagang. Oleh karena itu, marilah kita ciptakan kondisi yang kondusif biarlah Century yang kini telah menjadi mutiara dapat menjalankan kelangsungan usahanya dengan baik sehingga pihak-pihak yang dirugikan ketika masa Century bisa dikembalikan uangnya di masa mutiara ini. Masalah Century janganlah terlalu dibesarbesarkan. Biarlah panitia yang telah dibentuk bekerja dengan baik karena jika kasus ini terus dibesarkan dampaknya pada perekonomian Indonesia dan imbasnya jelas masyarakat kecil yang tidak tahu apa-apa. Dengan menciptakan kondisi yang kondusif akan memunculkan aura baru di tahun 2010 dengan aura tersebut memancing pasar modal yang lebih baik dan perekonomian Indonesia akan tumbuh dengan baik pula sehingga cita-cita Kabinet Indonesia Bersatu II bisa tercapai. Bila masalah-masalah dalam negeri seperti ini tidak cepat diselesaikan dan terlalu dibesar-besarkan, maka Indonesia kedepan mungkin akan terkena krisis ekonomi dan krisis politik yang lebih parah lagi. Oleh karena itu kisruh bangsa ini selama tahun 2009 mari kita jadikan pelajaran untuk menghadapi masalah-masalah kedepannya karena itu lebih bijak dari pada terus mencari kesalahan seseorang. Essup Riyanto Mahasiswa.

Potensi Wisata di Punggur Sewaktu liburan kemarin, kami sekeluarga pelesir ke daerah Punggur. Ketika melintasi jalan utama ke arah Punggur, kami melihat kawasan sungai yang baik, bagus dan penataan rumah penduduk yang teratur. Pemandangan ini sangat menyejukkan mata, dan jika sungai ini dapat dikelola sebagai area wisata sungai dengan aktifitas-aktifitas bersampan, lomba sampan (hias) ditambah dengan pemanfaatan sungai untuk budidaya ikan sungai (keramba yang rapi) tentu lebih mengasyikkan lagi. Investasi yang bisa masuk adalah restoran yang enak dan halal, kolam pemancingan, pusat oleh-oleh dan souvenir yang tentunya berasal dari keahlian penduduk setempat. Dan mungkin juga tempat wisata lain seperti outbound, penginapan yang memadai, dan banyak

lagi untuk mendukung agrowisata seperti yang didengungkan di tahun-tahun lalu. Namun sangat disayangkan ada anggota masyarakat yang membangun warung kelontong dan warung makan di tepi sungai, pemandangan menjadi terganggu. Dan terlebih lagi hal ini tentu tidak sesuai dengan aturan sempadan sungai dan kurang mendukung agrowisata. Mungkin kepada pemerintah setempat, dapat mengarahkan pembangunan warung tersebut ke area yang sesuai aturan, sehingga kesan apik dan asri dapat terwujud dan wisata di kawasan Punggur pun menjadi indah dan mengesankan. Rika Savitri di Pontianak.

Parit Sumbat Segera Ditangani Sebelumnya kami ucapkan terima kasih atas masukan SMS dari no. HP. 085245239018 tentang Pemerintah Kota Pontianak diharapkan membersihkan parit-parit yang kumuh dan semak di beberapa titik Jalan Tanjung Raya, Kecamatan Pontianak Timur. Hal tersebut dapat kami jelaskan sebagai

berikut bahwa Pemerintah Kota Pontianak melalui Dinas Pekerjaan Umum Kota Pontianak akan segera menangani parit-parit yang sumbat (semak) melalui dana pemeliharaan drainase yang telah dialokasikan Tahun Anggaran 2010. Humas Pemerintah Kota Pontianak

Informasi Jamur Mohon informasi mengenai jamur inokulan gaharu, dimana saya dapat membelinya dan berapa harganya? Kepada Pontianak Post, saya ucapkan banyak terimakasih. (085252131305)

yang kurang mampu. (085247851492)

Kehadiran Habeb Riziq

Kami dari Persatuan Pengajian Zikir Solawat Nurul Huda menyambut baik atas datangnya Al Habeb MuhamCatatan pembaca : mad Riziq Syihab. Beliau adalah Ketua Umum Front Ada pembaca yang mengetahui? Mungkin Anda bisa Pembela Islam (FPI) dan termasuk ulama tokoh agama memberi informasi mengenai jamur ini. kami, yang benar-benar menjalankan perintah Allah dan Sunahnya Nabi kami Muhammad SAW. Semoga dengan kehadiran Habeb ini, menambah ukhuwah Islamiyah di Kalbar ini, khususnya bagi umat Islam. Amin Yarabal Yang terhormat kepada Kepala Dinas Pendidikan Alamin.Terima kasih atas kehadiran Habeb. Sambas, saya mau bertanya apa sih tujuan pokok dari (081352036464) kegiatan KKG? Saya selaku dewan guru sangat menyesalkan karena selama ini saya lihat kegiatan KKG cuman kumpul bareng guru-guru dari sekolah lain, dan diakhiri makan-makan tanpa hasil yang jelas. Kasihan sama anak Saya prihatin dengan daerah saya di dusun Gutok, desa murid sekolah harus pulang lebih awal. Mudah-mudahan Ansiap, kecamatan Sadaniang kabupaten Pontianak yang nanti pada ajaran tahun baru, kegiatan tersebut mempunyai sampai sekarang belum tersentuh pembangunan. Tolong makna dan tujuan. pihak terkait prioritaskan pembangunan jalan yang layak (085245939675) agar tidak terjadi kesenjangan dengan daerah lain di

Kegiatan KKG

Bangun Jalan di Dusun Gutok

kabupaten Pontianak. Kami merasa sangat jauh tertinggal dari segala aspek karena akses jalan yang tidak ada. Kami juga ingin merasakan kemerdekaan yang belum Ditemukan sebuah dompet atas kami nikmati hingga sekarang. Kami minta 2010, daerah nama Nining Dewi Pustita Sari, alamat kami dianggarkan dalam APBD. Mulya Baru Jalan Sumuharjo. Agar (081352388150) menghubungi nomor ini. (081257418557)

Ketemu Dompet

Pemadaman Begiller

Tak Hanya Asal Gusur Saya baca berita tanggal 5 Januari 2010 tentang penggusuran PKL, saya ikut prihatin. Saran saya jangan hanya bisa gusur PKL yang di Untan, tapi juga berikan solusi seperti memberikan tempat baru untuk mereka berjualan. Jika hanya gusur, kasihan mereka karena akan makin banyak pengangguran sehingga tindak kriminalitas bisa meningkat. Apa salahnya mereka mencari nafkah seperti itu, khan yang penting halal. Tolong Pemkot memiliki hati nurani, sesama manusia harus membantu mereka

Pimpinan PLN Cabang Sambas yang terhormat, bille be pemadaman begiller di Sambas to’e barro’ nak beranti? Kasianne’lah kame’ yang punye anak balita. Mun lampu padam kesah menangis, tolen-tolen, ape age’ itok musem ujan takut-takut ade pencuri yang beniat nak naikke’ rumah kame’. Mohon penjelasan Boss! (08125678693)

Asrama Sambas di Yogya Memprihatinkan Keberadaan asrama mahasiswa Kabupaten Sambas di Yogyakarta “Sultan Moehammad Tsafioeddin” saat ini semakin memprihatinkan. Asrama yang dibeli pada bulan Maret 2006 tersebut rusak pasca gempa besar yang melanda Yogyakarta pada Mei 2006. Nyaris seluruh fasilitas dan kelengkapan asrama tidak berfungsi dengan baik. Hal itulah yang diungkapkan Harfi, Ketua Asrama S.M. Tsafioeddin beberapa waktu lalu. Menurut dia, selain rusaknya bangunan pasca gempa berupa kerusakan pada dinding dan pondasi bangunan, fasilitas seperti kamar mandi, penampungan air, dan sistem pembuangan air limbah juga tidak berfungsi dengan baik. Atap-atap bocor sehingga menimbulkan genangan air yang sangat banyak pada waktu hujan. Hal tersebut mengakibatkan proses studi terganggu, dan acap kali menimbulkan keresahan penghuni asrama. Sayang sekali jika aset pemerintah Kabupaten Sambas tersebut dibiarkan tidak terawat. Selain itu, asrama tersebut tidak mendapatkan dana

triwulan, berbeda dengan asrama mahasiswa Kabupaten Sambas di Pontianak yang mendapatkan dana rutin setiap tahun. Saya sendiri selaku Heru Farhani, Presiden Keluarga Pelajar Mahasiswa Kalimantan Barat (KPMKB) membenarkan bahwa banyak asrama mahasiswa yang kondisinya saat ini sangat memprihatinkan. Seharusnya pemerintah daerah, baik kabupaten maupun provinsi berinisiatif menganggarkan renovasi asrama setiap tahunnya. Jadi tidak perlu menunggu proposal dari mahasiswa, cukup digilir saja. Saat ini Kalimantan Barat mempunyai sekitar 16 asrama provinsi dan puluhan asrama kabupaten di Pulau Jawa. Jadi kalau setiap tahun direnovasi tiga asrama, maka lima tahun kemudian baru asrama tersebut akan direnovasi lagi. Saat ini, penghuni asrama SM Tsafioeddin masih menunggu janji pemerintah daerah untuk merenovasi asrama tersebut, mengingat pada tahun

sebelumnya, anggaran renovasi ini telah disetujui oleh panitia anggaran DPRD Kabupaten Sambas, namun dananya dialihkan karena ada kebakaran yang melanda kantor bupati. Heru Farhani farhan_pattraka@yahoo.com

Pernyataan Solidaritas PRP Salam rakyat pekerja, Pada tanggal 30 Desember 2009, rakyat Indonesia telah ditinggalkan oleh guru bangsa yang mampu membangun demokratisasi di Indonesia menjadi lebih baik. K.H. Abdurrahman Wahid, atau yang lebih dikenal sebagai Gus Dur, tentunya menjadi tokoh yang sangat dibanggakan di negeri ini karena mampu memberikan teladan bagi seluruh rakyat Indonesia. Gus Dur merupakan salah satu tokoh yang dengan berani berada di garda terdepan untuk melawan penindasan militerisme Orde Baru yang terjadi terhadap rakyat Indonesia. Selain itu, walaupun Gus Dur merupakan pemimpin organisasi massa Islam terbesar di Indonesia (NU), namun Gus Dur dengan sangat elegan membawa nilai-nilai pluralisme. Semasa kepemimpinannya menjadi Presiden RI yang ke-4, Gus Dur menerbitkan Keppres No 6 Tahun 2000 tentang Pencabutan Instruksi Presiden Nomor 14 Tahun 1967 tentang Agama,

Kepercayaan, dan Adat Istiadat Cina. Hal ini akhirnya yang membuat rakyat Indonesia etnis Tionghoa dapat menjalankan kepercayaannya tanpa diikuti rasa takut. Gus Dur juga lah yang dengan berani mengusulkan pencabutan TAP MPRS No XXV/1966 tentang pelarangan penyebaran Marxisme, Komunisme dan Leninisme. Walaupun usulan tersebut tidak sempat direalisasikan karena adanya penolakan yang didukung oleh kelompok neoliberal, namun usulan Gus Dur tersebut menunjukkan bahwa Gus Dur merupakan sosok yang sangat menghormati hak kebebasan berpolitik, berpendapat dan berekspresi bagi seluruh rakyat Indonesia. Gus Dur pun sempat meminta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia, khususnya rakyat yang telah menjadi korban pada peristiwa pembantaian 1965. Hal ini kembali menunjukkan bahwa Gus Dur adalah sosok pemimpin yang berjiwa besar. Hingga saat ini, rakyat Indonesia be-

lum dapat menemukan sosok pemimpin sekelas Gus Dur. Sosok pemimpin yang mampu memberikan warna tersendiri bagi kehidupan demokrasi di Indonesia. Hanya dalam masa kepemimpinannya lah Hak Asasi Manusia dapat dijunjung setinggi-tingginya. Pemikiran mengenai pemajuan dan penegakan Hak Asasi Manusia bahkan direalisasikan dengan membentuk Kementerian khusus yang menangani masalah Hak Asasi Manusia di Indonesia. Selamat jalan Gus…, kami sangat kehilanganmu sebagai seorang guru bangsa bagi kehidupan berdemokrasi di Indonesia yang pluralistik. Kami akan melanjutkan perjuanganmu untuk melawan segala bentuk penindasan yang terjadi terhadap rakyat Indonesia. Kami akan melanjutkan perjuanganmu agar sistem neoliberalisme yang menindas rakyat Indonesia dihancurkan di muka bumi Indonesia. Kami dari Perhimpunan Rakyat Pekerja mengucapkan turut berduka cita yang dalam atas wafatnya guru bangsa, K.H. Abdurrahman Wahid. Selamat Jalan Gus…. Komite Pusat Perhimpunan Rakyat Pekerja (KP-PRP) di Jakarta Pusat.

Reuni SMAN 1 Pontianak Angkatan 1985 SEHUBUNGAN dengan rencana kami untuk mengadakan reuni / temu kangen sesama Alumni SMA Negeri 1 Pontianak Angkatan Tahun 1985, kami sampaikan hal-hal sebagai berikut : 1. Reuni ini merupakan merupakan momentum yang paling tepat untuk memperingati kebersamaan di masa SMA. Sekarang, setelah menjalani kehidupan dan profesi masingmasing, ada keinginan untuk mengenang

kebersamaan di masa SMA 25 tahun yang lalu. 2. Dalam acara reuni ini, ada beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan antara lain : Back to School/Kunjungan ke SMA 1 Pontianak, Bhakti Sosial, Tali Asih ke Guru yang pernah mengajar Outbond ke Pasir Panjang (Singkawang) dan acara puncak yaitu Silaturahmi sesama Alumni yang rencananya akan diadakan di side pool Hotel Kapuas Palace pada Hari Sabtu,

tanggal 30 Januari 2010. 3. Selama 25 tahun, banyak diantara teman-teman yang kehilangan kontak satu sama lain, sehingga kami selaku panitia kesulitan untuk menghubungi. 4. Untuk itu dengan dapat dimuatnya rencana reuni ini, kami mengharapkan Harian Pontianak Post dapat menjadi media penghubung antara kami selaku panitia dengan teman-teman sesama alumni yang juga pembaca/pelanggan Harian Pontianak Post. Panpel Reuni, Alfian Salam (Ketua) Laviana (Sekretaris)


ANEKA

Pontianak Post Rabu 6 Januari 2010

Desak Dewan Public Hearing RAPBD Sambungan dari halaman 1

peluang untuk terjadinya penyelewengan anggaran pemerintah untuk pembiayaan yang tidak berkenaan langsung dengan kebutuhan masyarakat. Hal ini juga seiring dengan semangat yang dibangun UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Bahwa masyarakat berhak untuk mendapatkan informasi dan data mengenai perencanaan pembangunan. Dia mencontohkan, dana belanja bantuan sosial yang bermasalah merupakan produk dari pembahasan yang tidak jeli dan mengenyampingkan pendapat dan kritik masyarakat. ”Sejatinya DPRD tidak akan sanggup untuk membahas dokumen anggaran sebanyak itu. Untuk menutupi kekurangan itu, dewan biasanya hanya menentukan beberapa mata anggaran yang bernilai besar saja,” katanya. Padahal, kata Indra, tren penyelewengan anggaran sudah berubah, yaitu alokasi anggaran yang kecil tetapi menyebar ke semua program. Untuk membuktikan hal tersebut, Indra menyajikan sejumlah data alokasi anggaran yang tidak realistis. Seperti terlihat dalam belanja Sekda tahun 2003, 2004, dan 2006. Dari data yang disajikannya itu, terlihat bahwa terjadi copy paste anggaran dan pemborosan anggaran. Harga satu laptop pada alokasi anggaran, menurutnya, sangat tidak realistis. Mencapai Rp30 juta. ”Padahal harga Rp10 juta saja laptop sudah canggih,” katanya.

Karena itu, DPRD harus jeli dan melibatkan masyarakat dalam pembahasannya. Jika dilakukan public hearing, maka harus dipastikan bahwa pihak yang diundang mendapatkan dokumen anggaran untuk dianalisa sebelum dengar pendapat dilakukan. Menurut Rustam Halim, public hearing sangat perlu agar masyarakat ikut berpartisipasi dalam perencanaan dan penganggaran program setahun tersebut. ”Dalam public hearing dapat diketahui apakah APBD itu pro-rakyat atau sebaliknya lebih dominan pro kepada otoritas kekuasaan,” tegasnya. Dia mengatakan, selama ini public hearing tidak sampai ikut menentukan secara penuh atas APBD. Sebelumnya anggota Badan Anggaran DPRD Provinsi Kalbar Tony Kurniadi mengusulkan agar pembahasan APBD Kalbar tahun anggaran 2010 juga disertai dengar pendapat publik (public hearing). “Dalam pembahasan nanti harus ada disediakan waktu dan dijadwalkan secara khusus public hearing untuk menyerap aspirasi dan masukan-masukan dari akademisi, NGO (non governmental organization), mahasiswa, dan perwakilan masyarakat lainnya,” kata Politikus Partai Amanat Nasional ini. Sebelum public hearing, peserta terlebih dahulu mendapat kopian dokumen RAPBD yang kemudian akan didiskusikan dalam forum yang telah disediakan. Jangan Ada Pemborosan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku prihatin dengan masih ban-

yaknya kasus penyimpangan dana APBN, terutama di tingkat daerah. SBY mengajak semua aparat termasuk di daerah, untuk bersungguh-sunggu menggunakan anggaran dengan patut dan tepat. “Mari kita pastikan bahwa setiap rupiah uang rakyat dapat kita pertanggung-jawabkan penggunaannya. Terus terang saya masih merasa prihatin bahwa hingga hari ini masih ada kasus-kasus penyimpangan penggunaan APBN, terutama di tingkat daerah,” kata Presiden SBY dalam Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2010 kepada para menteri dan gubernur di Istana Negara, Jakarta, kemarin. Presiden meminta jangan terjadi lagi pemborosan, penyimpangan, dan penyalahgunaan. “Saya yakin saudara semua setuju bahwa penegakan hukum dan pemberantasan korupsi adalah komitmen kita semua,” kata presiden. Meski demikian, presiden juga mengingatkan para penegak hukum dan aparatur pengawasan di pusat dan daerah, agar tidak mempermainkan hukum untuk tujuan selain menegakkan hukum. “Ingat, di tangan penegak hukum yang korup, apa yang bengkok dapat menjadi lurus, dan apa yang lurus dapat menjadi bengkok. Saya ingin agar praktik mafia hukum dan sebangsanya dapat benar-benar dihentikan,” kata SBY. Dengan diserahkannya DIPA, presiden juga meminta seluruh jajaran pemerintahan agar segera melaksanakan program kerja 2010. Ia mengatakan, berbagai peraturan mengenai

pencairan dana, kebijakan pengadaan barang dan jasa, telah tersedia. “Dengan demikian, tidak ada alasan apapun untuk menunda pelaksanaan anggaran,” katanya. Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan, seluruh jajaran Departemen Keuangan akan berusaha membantu dan mendorong seluruh kementrian dan lembaga agar dapat melaksanakan anggaran dan program-program pemerintah dengan tepat waktu, disiplin, dan akuntabel. “Hal ini sangat penting agar target-target pembangunan dapat tercapai,” kata Sri Mulyani. DIPA 2010 yang diserahkan kemarin meliputi, pertama, DIPA sektoral untuk instansi pusat dan daerah, dan kementerian lembaga di daerah sebanyak 13.770 DIPA senilai Rp 295,06 triliun. DIPA sektoral itu termasuk 54 daftar anggaran di Badan Layanan Umum sebesar Rp 11,58 triliun. Kedua, DIPA dekonsentrasi untuk provinsi sejumlah 2.066 daftar anggaran senilai Rp 26,86 triliun. Ketiga, DIPA tugas untuk provinsi dan kabupaten/kota sejumlah 2.859 DIPA senilai Rp 6,81 triliun. Sedangkan untuk transfer ke daerah, dibuat satu DIPA khusus untuk seluruh Indonesia. Rinciannya, Dana Alokasi Umum untuk 33 provinsi dan 490 kabupaten/kota senilai Rp 203,5 triliun. Lalu, DIPA otonomi khusus untuk Provinsi Aceh, Papua dan Papua Barat sebesar Rp 10,41 triliun. Sedangkan DIPA Dana Alokasi Khusus untk seluruh provinsi dan kabupaten/kota sebanyak Rp 21,1 triliun.(zan/sof)

Keuangan Etalase Keamanan Kalbar Sambungan dari halaman 1

melepas helm, agar gampang dikenali. Bagi sekuritas, di luar jika melihat ada kendaraan bermotor hidup dan menunggu, tetap harus mencurigainya. Selain itu, lanjut Samasta, penting juga pihak perbankan harus

mempunya hotline (nomor kontak langsung) dengan pihak kepolisian. Sehingga mempercepat upaya penangkapan pelaku kejahatan. “Intinya adalah kita ingin pengamanan di internal perbankan harus ditingkatkan. Pihak keamanan juga harus memberikan perhatian ekstra

terhadap keamanan di sektor keuangan ini,” kata dia. Perampokan besar yang terjadi di Bank Kalbar, bulan Desember 2009 lalu dan Bank Danamon di Sintang Januari 2010 dianggap menjadi referensi untuk mempercepat MoU dengan pihak keamanan. “Kasus perampokan di Bank

Kalbar menjadi pemicu kita untuk cepat bergerak. Karena itu sangat diharapkan polisi harus menaruh perhatian. Karena keamanan sektor keuangan merupakan barometer keamanan perekonomian. Bisa dikatakan merupakan etalase keamanan dari Kalbar,” tegasnya. (krl)

KPK Periksa Raden, Kejagung Robert Tantular Sambungan dari halaman 1

penyelidikan. Belum penyidikan. “Kami mintai keterangan sebagai Sekretaris KSSK,” katanya. Kata Tumpak, semua proses bailout bank itu ditanyakan kepada Raden. “Keteranganketrangan yang tentunya ada hubungan dengan bailout,” katanya. Tumpak mengatakan, KPK tak berhenti sampai di tingkat Sekretaris KSSK. Semua pejabat tinggi akan mendapat gilirannya. Termasuk mantan Ketua KSSK Sri Mulyani. Namun, Tumpak tak bisa memastikan kapan. “Ah, ini kalau bicara kapan saya tidak bisa,” katanya. Namun, dia memastikan bahwa pejabat tinggi itu sudah dijadwalkan untuk diperiksa. “Teman-teman penyelidik sudah punya jadwal. Saya nggak bisa terlalu mendalam mengenai itu,” katanya. Usai diperiksa, Raden mengaku bahwa dia diperiksa soal bailout tersebut. Menurut dia,

pemeriksaan ini hanya awal. “Kami diminta untuk memberikan keterangan awal terkait penanganan kasus Bank Century di dalam wilayah KSSK dan masih akan dilanjutkan lagi karena ini baru tahap awal,” katanya. Di bagian lain, kemarin (5/1) Kejaksaan Agung juga melanjutkan proses penyidikan kasus dugaan korupsi Bank Century dengan memeriksa Robert Tantular, mantan pemilik Bank Century. Itu adalah pemeriksaan ketiga Robert dalam kasus dengan tersangka HeshamAl Warraq (wakil Komisaris Utama) dan Rafat Ali Rizvi (Pemegang Saham Mayoritas/Pengendali). Dalam pemeriksaan selama itu, Robert dicecar delapan pertanyaan oleh jaksa penyidik terkait penempatan surat-surat berharga (SSB) di luar negeri yang dilakukan oleh tersangka Hesham dan Rafat. “Soal suratsurat berharga yang oleh Kejaksaan sedang diusahakan ditarik kembali. Jadi ini surat berharga milik bank century dan dikuasai

Rafat dan Hesham,” kata Robert usai menjalani pemeriksaan di Gedung Bundar. Robert mengatakan ada penjaminan sekitar USD 220 juta yang ditempatkan di Dresdner Bank of Switzerland atas nama Telltop Holding Limited. Dia mengungkapkan, pemeriksaan terhadap dirinya dimaksudkna untuk membantu membawa pulang aset-aset yang masih dipegang Rafat. “Jadi yang bermasalah itu dua orag asing itu,” tuding pria yang sudah divonis empat tahun dalam kasus penggelapan dana nasabah itu. Menurut Robert, Kejaksaan mengindentifikasikan bahwa masalah surat berharga itu merupakan tanggungjawab Rafat dan Hesham. Terkait dengan upaya penarikan aset tersebut, Kejaksaan yang tergabung dalam Tim Bersama Penanganan Permasalahan Bank Century telah meminta bantuan otoritas Swiss untuk membantu mengembalikannya. Aset tersebut berupa cash collateral terkait

surat-surat berharga dalam Skema Assets Management Agreement (AMA) antara PT. Bank Century dengan Telltop Holding Limited. Atas keterangan manajemen baru Bank Century diperoleh penjelasan bahwa saat ini cash collateral tersisa sebesar USD 156 juta. Selain itu, tim juga meminta bantuan otoritas Hongkong atas aset Hesham dan Rafat pada Standard Chartered Bank Hongkong sebesar USD 650 juta dan SGD 4 ribu. Selain itu juga aset berupa saving account pada ING Hongkong senilai USD 388 juta. “Kita minta bantuan melacak dan melakukan penyitaan,” kata Kapuspenkum Kejagung Didiek Darmanto. Terkait pemeriksaan oleh Pansus Angket Century, Robert mengatakan kesiapannya. “Saya siap supaya bisa ceritakan yang sebenarnya. Mudah-mudahan saya dipanggil pansus supaya ada kesempatan bicara,” kata Robert yang didampingi kuasa hukumnya, Bambang Hartono. (aga/fal/dwi)

untuk mengecek tentang sandal yang ditemukan kepada istri Ad bernama Eka. Pengakuan Eka bahwa sandal tersebut benar milik suaminya. Dugaan pelaku perampokan mengarah ke Ad semakin kuat. Kemudian pada pukul 16.30 WIB dilakukan pengecekan ke rumah Gp oleh anggota Intel Res Sintang. Gp akhirnya mengakui bahwa dia menyimpan uang yang baru saja dirampas bersama Ad. Pengembangan dilakukan polisi setelah dapat informasi dari Gp bahwa Ad alias Ap ikut melakukan perampokan. Maka Ad alias Ap dibawa ke Mapolres untuk dipertemukan dengan tersangka lain. Akhirnya polisi berhasil memastikan bahwa seluruh pelaku perampokan berhasil diringkus yakni Ad alias Ap, Gp dan Ben.

ingin mengambil uang di bank. Saya jamin tidak dikenakan bayaran,” kata Suhadi menanggapi kasus perampokan bank di Sintang. Katagori besarnya uang yang diambil tidak ada batasan. Semuanya tergantung kepada masyarakat. Berapa pun uang yang akan diambil jika meminta bantuan pasti akan dilayani. Nasabah bank, lanjut Suhadi, bila tidak ingin direpotkan misalnya harus datang ke polres atau polsek untuk meminta bantuan, mereka juga bisa menemui polisi yang bertugas di kawasan terdekat. Biasanya polisi juga diperbantukan untuk mengamankan bank. “Kepada mereka juga bisa diminta bantuannya. Paling tidak minta pengamanan saat keluar dari bank menuju kendaraan,” jelasnya. Selain itu, Suhadi juga mengingatkan agar pihak perbankan memperkuat pengamanan dalam. Pengaman maksimal dengan mempekerjakan satuan pengaman (Satpam) yang sudah terlatih. Bahkan mereka juga bisa memasang CCTV.Alat ini sangat membantu polisi untuk melacak jika terjadi kejahatan. Memang dananya besar untuk ini. Namun semua itu bagian dari investasi, jangan dianggap sebagai biaya. (man)

Perampok Nasabah Bank Diringkus Sambungan dari halaman 1

Kejadian bermula, saat hendak pulang, uang yang sebelumnya disimpan dalam ransel ditaruhnya di bagian kursi depan mobil miliknya. “Setelah saya taruh kemudian saya memutar lewat depan mobil hendak ke bangku pengemudi. Tapi tiba-tiba seorang lelaki dengan helm putih dan berbaju putih mengambil ransel uang yang barusan saya taruh,” tukas Ajau di depan petugas Polsek Kota Sintang yang sedang memeriksanya. Melihat aksi nekad perampok tersebut, Ajau sempat berteriak. Namun sang rampok malah memanggul ransel uang tersebut. Dia kemudian kabur dengan menggunakan sepeda motor. Selain menceritakan kronologis perampokanAjau juga menyerahkan handphone pelaku yang terjatuh saat mengambil uangnya. (Peristiwa perampokan selengkapnya baca Halaman 32 Pro Kalbar) Polisi setelah menerima laporan perampokan segera melakukan pengamanan jalur keluar dan masuk Sintang, seperti di kawasan Jalan Sintang-Putusibau, dan Jalan Sintang-Pontianak. Aparat polres selian memer-

iksa para pengendara motor, khususnya pengemudi motor Yamaha King Hitam, anggota Polres Sintang juga melakukan pemeriksaan terhadap mobilmobil box dan mobil keluarga yang hendak keluar Sintang. Selain dijalur menuju keluar kota, dalam kota juga dilakukan pemeriksaan kepada sejumlah kendaraan. Operasi tersebut dilakukan salah satunya di tugu BI, Jalan PKP Mujahidin. Selain mengamankan jalur ke luar dan masuk Kota Sintang, polisi mulai melacak nama-nama yang terdapat dalam phonebook pelaku yang tertinggal. Hasil pengembangan diketahui bahwa pemilik HP bernama Ad alias Ap bin At. Polisi kemudian dengan mudah mendapatkan rumah Ad. Pemeriksaan intensif dilakukan di Polsek Sintang Kota. Selain itu juga ditemukan adanya beberapa nama pada HP yang jatuh tersebut. Sekitar pukul 14.00 WIB, polisi melakukan penggeledahan di rumah Ad alias Ap. Didapatkan beberapa info bahwa ada dugaan Ad kenal dengan pelaku lainnya yakni Ben. Ben kemudian berhasil dicari. Dia kemudian digiring ke Mapolsek Kota Sintang. Petugas sekitar pukul 15.00 melakukan penggeledahan lanjutan ke rumah Ad alias Ap

Bantuan Polisi Kepala Dinas Penerangan Polda Kalbar AKBP Suhadi SW mengimbau masyarakat untuk meningkatkan pengaman diri terutama saat mengambil uang di bank. Resiko terjadinya kejahatan dapat terjadi dimana dan kapan saja. Termasuk saat mengambil uang di bank. “Kita imbau masyarakat untuk meminta bantuan ke polisi jika

7

Saksi Tak Temukan SMS Ancaman Sidang Kasus Antasari Azhar JAKARTA --- Sidang kasus pembunuhan Nasrudin Zulkarnaen dengan terdakwa Antasari Azhar kembali menghadirkan saksi ahli IT Institut Teknologi Bandung (ITB) Agung Harsoyo. Dalam sidang kemarin (5/1), Agung menunjukkan hasil analisis call detail record (CDR) terhadap nomor handphone milik Antasari, Nasrudin, dan Sigid Haryo Wibisono. Analisa yang dilaksanakan pada periode Februari-Maret 2009 atau saat ketika SMS ancaman yang diduga dikirim Antasari ke Nasrudin. Nomor

yang dianalisa adalah enam nomor handphone milik Antasari, satu nomor milik Nasrudin, dan tujuh milik Sigid. “Izin analisa CDR berdasarkan penetapan dari majelis hakim,” kata Agung dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. Dari hasil analisis terhadap SMS dan panggilan, kata Agung, dalam periode tersebut tidak ada SMS dari Antasari ke Nasrudin. Dalam rentang waktu itu, satu handphone Antasari mencatat empat SMS masuk (incoming) dari Nasrudin. “Tapi tidak ada catatan SMS balasan,” ungkap Agung. Selanjutnya, pada 3 Februari, dalam satu handphone Antasari tercatat panggilan percakapan selama sembilan menit

dari Nasrudin. Agung juga mengatakan, ada 205 SMS masuk di handphone Nasrudin yang tidak tercatat nomor pengirimnya. Sementara di handphone Antasari, terdapat 35 SMS masuk dari nomor tak dikenal. “Mungkin melalui webserver,” katanya. Hasil analisis tidak adanya SMS bernada ancaman, sejalan dengan temuannya yang dibeber saat sidang sebelumnya (22/12). Saat itu, Agung hanya mengecek dari fisik handphone saja, bukan analisa CDR. SMS bernada ancaman yang menurut jaksa dikirim Antasari itu berbunyi, Maaf mas, masalah ini yang tahu hanya kita berdua, kalau sampai terblow up tahu konsekuensinya.(fal/agm)

Empat Tahun Vakum Sambungan dari halaman 1

dulu agar mudah diterima. Karena itu, saya sengaja pilih lagu pop yang nuansanya lebih ceria gini. Setelah itu, baru saya mengeluarkan album baru,” paparnya ketika ditemui di Studio Penta. Pemilik nama lengkap Paula Allodya Item itu mengungkapkan, dirinya masih mengusung genre pop. Pelantun tembang Menangis Semalam tersebut belum berani keluar dari aliran musik yang sudah menjadi karakternya selama ini. “Takut nggak cocok kalau coba genre yang lain,” ujarnya. Soal vakum dari panggung musik yang cukup lama, Audy mengatakan hal itu disebabkan banyak faktor. Salah satunya, banyaknya artis yang ditangani di bawah label yang sama dengan Audy. “Mungkin, banyak artis baru, jadi ya harus antre,” kata dia. ntuk proyek comebacknya tersebut, penyanyi kelahiran 23 April 1983 itu tidak sekadar tampil di depan layar. Audy mencoba menangani sendiri

beberapa pekerjaan di belakang layar. “Memang, dalam proyek album baru ini, saya sering terlibat di belakang layar, kayak mixing, co-producing, sampai aransemen. Mungkin, itu pula yang bikin pengerjaan albumnya agak lama,” ucapnya. Audy juga dibantu sejumlah musikus ternama. Di antaranya, Badai Kerispatih dan Pongky Jikustik. “Tapi, sekitar 80 persen saya bikin sendiri lho,” tuturnya. Mengenai penampilan, Audy mengatakan tidak banyak berubah. Ketika ditemui, Audy mengenakan blazer warna gelap dipadu rok mini berwarna senada. “Gayanya masih sama, cuek seperti dulu,” katanya. Hanya, putri ketiga pasangan musisi senior Jopie Item dan Evie Aquanthie Aziz itu terlihat lebih kurus. Sebab, Audy mulai berusaha menjalani pola hidup sehat. “Saya nggak diet, cuma berusaha menjalani pola hidup sehat saja,” ujarnya. Yang dilakukan, antara lain, mengonsumsi makanan bergizi, mengurangi makanan manis dan berlemak, minum air putih,

istirahat cukup, serta olahraga teratur. Untuk yang terakhir, Audy lebih suka menggerakkan tubuh dengan bantuan treadmill. “Lebih praktis,” jelasnya. Satu lagi yang dilakukannya, yakni berpikiran positif. Audy tidak memungkiri, terkadang ada orang yang menjulukinya gendut atau semacamnya. Perempuan berambut panjang itu memilih tak ambil pusing. “Saya berpikir positif saja. Saya nggak ngerasa gendut kok. Jadi, saya nggak terbebani pikiran itu,” tegasnya. Audy malah merasa prihatin dengan tren tubuh kurus yang dianut anak muda zaman sekarang. Keinginan memiliki tubuh bak model, kata Audy, memang sudah membudaya. Tak sedikit remaja yang rela melakukan apa saja. “Akibatnya, banyak yang kena bulimia dan anoreksia. Padahal, kurus itu sudah nggak hit. Terima tubuh apa adanya dan selalu berpikir positif dong. Toh, yang kurus juga belum tentu sehat,” papar penyanyi yang mengaku masih belum punya kekasih itu. (ken/ayi)

Pagi Membaik, Siang Terdapat Enam Sumbatan di Panggul Sambungan dari halaman 1

Pada pukul 12.45, dari Surabaya, Gus Dur bersama rombongan tiba di RSCM dan langsung dibawa ke ruang hemodialisis. Di ruang tersebut kondisi kesehatan Gus Dur diperiksa secara menyeluruh. Tujuannya, mengetahui apakah kondisinya layak untuk menjalani cuci darah atau tidak. Pada 13.30, Gus Dur bersiap menjalani cuci darah. Selama persiapan, Gus Dur tetap bisa menerima tamu dan berkomunikasi dengan baik. Ketika itu, Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih dan Menkum HAM Patrialis Akbar sempat menjenguknya. Setelah cuci darah pada pukul 18.00, Gus Dur dibawa ke kamar 116. Saat itu kondisinya sudah stabil. Di kamar itu kondisi Gus Dur sempat diobservasi, karena ada kemungkinan dilakukan tindakan ekstraksi atau cabut gigi. Sebab, sudah dua minggu gigi Gus Dur mengalami pembengkakan (abses). Akmal menjelaskan, dua hari setelah itu (26-27 Desember) kondisi Gus Dur semakin membaik. Karena itu, pada keesokan harinya, tim dokter memutuskan mencabut gigi geraham sebelah kanannya dengan anestesi lokal. Operasi kecil itu dilakukan di ruang bedah. “Supaya beliau dapat dipantau secara intensif dari waktu ke waktu,” terang Akmal. Senin (28/12) tim dokter melakukan tindakan ekstraksi gigi dengan anestesi lokal di ruang bedah. Ketika itu, kata Akmal, sempat terjadi episode penurunan denyut jantung, namun akhirnya tim dokter bisa mengatasi. Pukul 13.00, setelah menjalani operasi kecil, Gus Dur dibawa ke ruang intensive care unit (ICU) untuk dimonitor secara intensif. Saat itu Gus Dur dalam kondisi sadar dan stabil. Sehari setelah giginya dicabut (29/12), pukul 10.00 Gus Dur menjalani cuci darah. Tim dokter telah menyatakan kondisinya layak untuk menjalani cuci darah lagi. Selesai menjalani cuci darah, dari ICU Gus Dur lantas dipindahkan kembali ke ruang rawat inap 116. Keesokan harinya, Rabu (30/12), kondisi Gus Dur membaik dan tidak mengeluhkan apaapa. “Tidak ada keluhan apa-apa waktu itu,” terang Akmal. Namun, pada pukul 11.30 Gus Dur tiba-tiba merasa kesakitan luar biasa di panggul kanannya. Rasa sakit itu, menurut Gus Gur, terasa hingga tungkai dan kaki kanan. Tak urung, tim dokter langsung

melakukan pemeriksaan menyeluruh. Saat itu diduga terjadi sumbatan pembuluh darah pada tungkai kiri dan kanan. Pada pukul 12.30, tim dokter memutuskan melakukan pemeriksaan ultrasonografi (USG). Hasilnya, ditemukan enam sumbatan lokal pada pembuluh darah arteri panggul kanan dan panggul kiri. Akhirnya, tim dokter memutuskan melakukan pemeriksaan angiografi. Yaitu, pemeriksaan invasif dan membutuhkan izin pasien. Apalagi, saat itu Gus Dur mengalami sesak napas. Dia langsung dipindahkan lagi ke ICU pelayanan jantung terpadu RSCM untuk pemeriksaan angiografi koroner (kateterisasi jantung). Yaitu, suatu prosedur sinar-x untuk memeriksa pembuluh darah arteri jantung (arteri koroner) dengan kamera khusus untuk melihat apakah pembuluh darah koroner mengalami penyempitan atau penyumbatan. “Keluarga kami beri penjelasan mengenai kondisi beliau dan memberi persetujuan tertulis untuk dilakukan angiografi,” jelasnya. Pukul 14.22, tim dokter memberi laporan kepada Menkes ihwal kondisi terakhir Gus Dur. Menkes meminta tim dokter melakukan tindakan medis yang diperlukan dengan sebaik mungkin. “Kami diminta memberi laporan ke Menkes dari waktu ke waktu,” imbuh Akmal. Pada pukul 14.40 hingga 15.08, tim dokter melakukan pemeriksaan kardiografi. Dari pemeriksaan itu ditemukan adanya sumbatan besar dari pembuluh darah besar utama aorta hingga aorta dan arteri panggul kiri dan kanan. Di daerah aorta abdominal, juga terjadi penyumbatan total. Menurut Ketua Tim Dokter yang menangani Gus Dur, Jusuf Misbach, akibat pembekuan darah di wilayah itu, kerja jantung Gus Dur lebih keras. Akibatnya, irama jantung terganggu. Gangguan pembuluh darah itu, menurut Jusuf, disebabkan beberapa faktor risiko. Antara lain, penyakit diabetes Gus Dur, gangguan ginjal, infeksi pada geragam gigi, maupun faktor obesitas (kegemukan). Apalagi, Gus Dur memiliki riwayat terserang empat kali stroke. Terakhir kali Gus Dur terkena stroke pada September 2009 lalu. Selain mengganggu irama jantung, sirkulasi darah ke otak juga terganggu. Pasokan oksigen ke otak juga berkurang. Alhasil, kata Yusuf, Gus Dur sempat

kehilangan kesadaran pada detik-detik terakhir menjelang meninggal. Sekitar 20 menit kemudian, tim dokter melakukan pengambilan pembekuan darah. Saat itu sudah terjadi penurunan kondisi pasien disertai penurunan kesadaran. Tak urung, tim dokter memutuskan memasang alat bantu pernapasan. “Pada pukul 17.00, kami sempat memberi laporan ke Menkes,” ujarnya. Tim dokter juga memberikan laporan medis kesehatan Gus Dur kepada presiden. Beberapa saat kemudian diberitakan bahwa presiden akan datang ke RSCM. Pukul 18.15 kondisi Gus Dur kritis. Pada detik-detik itu kondisinya terus memburuk hingga akhirnya dilakukan resusitasi jantung paru (RJP) untuk menyelamatkan nyawanya. RJP adalah usaha-usaha yang dapat dilakukan untuk mencegah suatu episode henti jantung berlanjut menjadi kematian. Sekitar pukul 18.25 Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tiba di RSCM dan ditemui keluarga pasien yang berada di depan ruang bedah. Presiden sempat masuk koridor ruang bedah, tempat Gus Dur mengalami masa-masa kritis. SBY sempat berdoa di depan pintu masuk ruang tersebut. Saat itu SBY didampingi Menkes dan menantu Gus Dur. Lima menit kemudian, presiden menjauhi ruang tindakan dan berbicara dengan tim dokter dan Menkes. Sementara itu, resusitasi masih dilanjutkan. Saat itu Gus Dur terus didampingi tim bedah. Tim dokter terus berupaya menolong. Tapi, lima belas menit kemudian, bapak pluralisme itu dinyatakan meninggal oleh tim dokter. Kabar duka itu langsung disampaikan kepada presiden dan keluarga pasien. Sekitar pukul 18.55, SBY meninggalkan RSCM. Alumnus FKUI itu mengatakan, sudah sebelas tahun ini dia dipercaya merawat Gus Dur. Selama itu berbagai penyakit dialami Gus Dur. Mulai masalah pencernaan, diabetes, ginjal, penglihatan, dan kegemukan. Kendati demikian, kata Jusuf, Gus Dur dikenal sebagai sosok yang kuat dan tidak kenal menyerah. Hanya pada saat-saat terakhir menjelang kepergiannya, kondisi kesehatan Gus Dur drop. “Biasanya tidak demikian. Beliau ini, meski sakit, suka bercanda dan guyon macam-macam. Kecuali, saatsaat terakhir kemarin,” ujar spesialis dan konsultan saraf RSCM itu.(nw)


Pontianak Post

cmyk

8

Satgas

Mafia Pertanahan

+

BI Biarkan Century Melanggar

SELAIN membentuk Satuan Tugas (Satgas) Mafia Peradilan, Presiden juga diminta membuat Satgas serupa untuk memberantas mafia pertanahan. “Akibat ulah mafia pertanahan ini juga bisa mengundang konflik antarmasyarakat. Permasalahan sosialnya tinggi. Karena itu kami minta Presiden membentuk Satgas Mafia Pertanahan,” kata Ketua Burhanudin Abdulah Umum Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) Burhanudin Abdulah kepada Pontianak Post. Menurutnya, mafia pertanahan itu bisa melibatkan oknum Badan Pertanahan Nasional (BPN) maupun orang-orang di luarnya yang berperantara sebagai calo sertifikat tanah. Dia mencontohkan, terjadinya sertifikat tanah ganda diduga terkait adanya mafia pertanahan di BPN. “Kok bisa ada sertifikat ganda, siapa yang mengeluarkan. Ini diduga ada oknum yang bermain. Ada sesuatu yang tidak beres,” ujarnya. Karena itu dengan adanya Satgas Mafia Pertanahan, permasalahan sertifikat tanah masyarakat bisa terselesaikan sehingga sengketa-sengketa yang terjadi bisa diminimalisir. “Akibat sertifikat tanah ganda ini juga mengganggu investasi suatu daerah. Investor, terutama yang bergerak di perkebunan atau pertanian, enggan berinvestasi karena masih terjadi permasalahan tanah itu,” ujarnya. Selain itu, dia juga meminta adanya penerapan sanksi pidana kepada oknum BPN yang terlibat dalam kasus mengeluarkan sertifikat ganda. “Selama ini kan kasusnya ditangani Pengadilan Tata Usaha Negara. Sementara sengketa itu diakibatkan produk yang dikeluarkan BPN. Seharusnya ada sanksi juga kepada oknum yang menyebabkannya,” kata Burhan. (zan)

Tahlil

Sukses Nujuh Hari Gus Dur KETUA Tanfidz Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Gus Dur Kalimantan Barat Syarif Abdullah Alkadrie, sukses menggelar hajatan peringatan malam ketujuh (nujuh hari) meninggalnya KH Abdurrahman Wahid atau yang akrab disapa Gus Dur. Kegiatan tersebut berlangsung di kediamannya Komplek Fajar Permai Jalan Parit H Husin II Kecamatan Syarif Abdullah. A Pontianak Tenggara, Selasa (5/1) malam. Ratusan orang hadir dalam tahlilan tersebut. Mereka begitu khusyuk memanjatkan doa kepada sang bapak bangsa. Terlihat di antara yang hadir seperti Ketua Syuro DPW PKB Gus Dur Kalimantan Barat Habib Anis, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalimantan Barat Ahmad Ja’im, serta beberapa figur sentral seperti Ustad Imam Supangat dan Ustad Ahmad Tafsir. Para habaib dan alim ulama juga tidak ketinggalan memenuhi kediaman mantan Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat tersebut. “Semua masyarakat kita undang, Almarhum (Gusdur) bukan hanya milik PKB dan NU, tapi menjadi milik masyarakat secara keseluruhan,” ungkap Abdullah kepada Pontianak Post. (ote)

Disiplin

Copot Polisi Brengsek +

INSPEKTUR Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Irjen Nanan Soekarna, prihatin dengan jumlah polisi yang melanggar aturan pada tahun 2009 lalu. Ia menegaskan, tidak ada tempat buat polisi yang brengsek. “Mudah-mudahan jum­lahnya (polisi yang melanggar aturan,red) berkurang, saat saya di Itwasum. Tapi kalo masih ada yang brengsek, apa boleh buat harus dicoSyarif Abdullah. A pot,” ujar Nanan, usai pisah sambut Kadiv Humas di Hotel Ambhara, Selasa, kemarin. Dari data Mabes Polri, lebih dari 360 anggota kepolisian dipecat selama 2009, hal tersebut menunjukkan keprihatinan sehingga perlu proses perbaikan pada sistem peningkatan kualitas sumber daya manusia. Dia mengatakan, akan berupaya meningkatkan pengawasan terhadap kinerja aparat kepolisian, sesuai dengan perintah Kapolri, Jenderal Bambang Hendarso. “Tidak ada kompromi bagi anggota yang nakal, awasi dan mendapatkan tindakan tegas,” tegasnya. Ditambahkan, tahun ini Kapolri memerintahkan Irwasum bersama Direktur Profesi dan Pengamanan (Dirpropam) meningkatkan pengawasan terhadap para anggota kepolisian. Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum), kata dia, memiliki fungsi dan tugas pokok untuk melakukan pengawasan terhadap sistem manajemen mulai dari perencanaan hingga operasional. Irwasum menyatakan seluruh pengawas umum mulai dari tingkat Polda dan Polres harus memberikan masukan yang akurat terhadap indikasi aparatnya yang melanggar kode etik, serta mengedepankan langkah pencegahan.(lev) cmyk

Rabu 6 Januari 2010

MUHAMAD ALI/JAWAPOS

ANTI KORUPSI : Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tumpak Hatorangan Panggabean bersama Ketua Tim Satgas Pemberantasan Mafia Hukum Kuntoro Mangkusubroto memberikan keterangan usai mengadakan pertemuan di KPK, Jakarta, Selasa (5/1). Kedatangan tim tersebut untuk perkenalan sekaligus koordinasi dengan KPK.

Kantongi Daftar Mafia Kasus JAKARTA - Para mafia kasus atau makelar kasus hukum tak bisa lari lagi. Keberadaan mereka kini diincar oleh Satgas bentukan SBY dan juga Polri. Bahkan, Kabareskrim Komjen Ito Sumardi mengaku sudah punya nama-namanya. “Kita sudah memiliki data-data, siapa orang-orang yang memang kerjanya ngurusin kasus atau mafia hukum,”kata mantan Kapolda Sumsel itu kemarin (05/01). Orang-orang itu, kata Ito, sedang tiarap. “Kalau sekarang meraka tidak berbuat apa-apa ya kita belum bisa menindak,” katanya. Ito mengatakan untuk mencegah bermainnya mafia hukum, polri akan melakukan gelar perkara ter-

hadap kasus-kasus yang dianggap tidak wajar oleh masyarakat. Gelar perkara ini, lanjut Ito, akan melibatkan konsultan independen, penasihat ahli Kapolri, Div Propam dan Divisi Pembinaan Hukum. “Dalam satu hari kita bisa melakukan duatiga kali gelar perkara, sehingga kita dapat melihat penanganan perkara ini wajar atau tidak,”katanya. Selain itu, Mabes Polri akan mengambil alih perkara yang terindikasi dilakukan secara tidak wajar.Penyidik dan pejabat yg menangani kasus itu juga akan diperiksa. “Kita tidak main-main untuk msalah ini,”katanya. Sebagai sarana pencegahan internal, polisi memasang kamera

pengawas (closed circuit television) di semua ruangan penyidik. Polri juga melarang siapa saja menerima tamu di ruang penydik. Bagi para tamu telah dipersiapkan ruang tamu. “Kita akan membangun balai pelayanan pengaduan masyarakat. Mudah-mudahan pertengahan bulan ini selesai,”katanya. Kasus-kasus yang dianggap tidak wajar oleh masyarakat, akan diselidiki oleh Pengawas Penyidik (Wasdik). “Setiap ada kasus yang dikomplain masyarakat, maka tim wasdik akan turun, akan melihat hasilnya dan akan memberikan sanksi kepada penyidik dan pejabat yang nanganin kasus itu jika ada yang dilanggar,”katanya.(rdl)

JAKARTA - Pansus Hak Ang- sama kita. Kita ingin bersamaket Bank Century terus menguak sama membenahi BI. Pak Anwar berbagai kelemahan di tubuh (Nasution) menyebut BI sarang Bank Indonesia (BI). Salah satu penyamun dan sekarang kita tahu yang diungkap adalah pembiaran betapa banyaknya permisifisme di BI terhadap berbagai berbagai pelanggapelanggaran. Jadi, ini ran yang dilakukan sebenarnya kasusnya oleh pemilik lama sama (dengan kasus Bank Century. YPPI), yakni pemAnggota Pansus biaran pelanggaran. Hak Angket Bank Sehingga, harusnya Century dari F-PKS KPK pun bisa masuk Fachry Hamzah mendalam kasus ini,” gatakan, berbagai beber Fachry. Aulia pelanggaran sudah masih terdiam. dilakukan sejak Bank Dalam rapat keCIC, Bank Pikko, dan marin, Aulia menBank Danpac belum Aulia Pohan gakui jika track redimerger. Pelanggaran tersebut terus berlanjut saat cord pemilik lama Bank Century memang tidak baik. Untuk Rafat menjadi Bank Century. “Tapi, BI malah membiar- Ali Rizvi, pemilik Chinkara kan berbagai pelanggaran ini,” Capital yang menguasai saham ujarnya dalam rapat pansus yang Bank Pikko, CIC, dan Danpac, menghadirkan saksi mantan Aulia memberi penilaian buruk. Deputi Gubernur BI Bidang Pen- “ Rafat itu orang paling licik di gawasan Aulia Pohan, di Gedung dunia,” ujarnya. Terkait track record Rafat DPR kemarin (5/1). Dalam rapat pansus kemarin, tersebut, kata Aulia, maka dia Aulia yang datang dengan baju selaku Deputi Gubernur BI sudah batik warna biru terus diberon- berusaha bersikap keras agar dong dengan berbagai pertanyaan Rafat membereskan berbagai peseputar kiprahnya sebagai deputi langgaran, terutama yang terjadi gubernur BI periode 2001-2005. di Bank CIC. “Jadi, kalau kita Pemeriksaan terhadap Aulia kerasi, dia baru setor (tambahan berlangsung mulai pukul 10.15 modal), kita tekan lagi, baru dia setir lagi. Jadi, Rafat itu ya pemihingga sekitar 14.00 WIB. Fachry pun menanyakan ke- lik bank yang nakal dan bandel,” pada Aulia tentang berapa kali sebutnya. Sedangkan untuk Robert Tanpelanggaran yang dilakukan oleh pemegang saham Bank Century tular, pemegang saham Bank seperti Rafat Ali Rizvi dan Robert Century, Aulia juga memberi cap Tantular, sehingga BI tidak segera buruk. “Kalau Robert Tantular mengambil tindakan tegas terh- itu nakal dan lihai,” ujarnya. Saat adap para pemilik Bank Century ditanyaAnggota Pansus dari FPDIP tersebut. “Mmmm...Saya kira Hendrawan Supratikno apakah sekitar 3 kali pelanggaran,” jawab pernyataan tersebut emosional atau besan Presiden SBY tersebut logis, Aulia menjawab singkat. “Yaa itu tadi Pak, kita sudah ingatdengan nada ragu-ragu. Jawaban itu langsung di- kan ini itu, tapi tetap saja bandel. mentahkan Fachry. “Audit BPK Kita jadi capek,” jawabnya. Hendrawan menambahkan, (Badan Pemeriksa Keuangan) mencatat ada sebelas kali pelang- dirinya yakin, sejak sebelum garan,” katanya. Fachry pun me- merger, pengawas BI sudah nyebutkan berbagai pelanggaran mengetahui jika pemilik Bank yang dilakukan manajemen Bank CIC terus-terusan melakukan CIC, seperti Surat-Surat Berharga berbagai pelanggaran, terutama (SSB) bodong atau fiktif senilai dengan berbagai SSB fiktif yang USD 25 juta, serta berbagai kasus terus bergonta-ganti, sehingga kredit fiktif lainnya. “Pertanyaan memusingkan auditor atau pensaya, kenapa dengan berbagai pe- gawas BI. “Ibaratnya pasien langgaran itu, Bapak (Aulia) tidak kambuhan,” ujarnya. Sehingga, lanjut Hendrawan, melaporkan kepada Rapat Dewan Gubernur BI untuk mengambil dengan mentalitas pengawas bank yang seperti seorang detektif dan tindakan tegas?” tanyanya. Mendapat pertanyaan itu, Aulia garang terhadap pelanggar aturan, hanya terdiam. Fachry melanjut- harusnya Aulia Pohan menutup kan. “Jika memang demikian, Bank CIC, bukannya malah memmemang ada permisifisme luar beri disposisi menyetujui merger biasa di BI atas berbagai pelang- 3 bank menjadi Bank Century. garan ini,” tegasnya. Aulia kem- “Dimana kejantanan Bapak sebali terdiam. Melihat itu, Fachry bagai seorang pengawas bank?” menilai bahwa Aulia Pohan tidak tanyanya. Terhadap pertanyaan tersebut, memberikan keterangan sejujurjujurnya atau masih menutupi Aulia mengatakan jika posisi beberapa informasi. “Begini lho BI saat itu dilematis. Sebab, di Pak, dalam kasus YPPI (Yayasan antara 3 bank yang dimiliki Pengembangan Perbankan Indo- Chinkara Capital, hanya CIC yang nesia), Bapak tidak mendapat melakukan banyak pelanggaran, aliran dana sepeserpun, tapi tetap sedangkan dua bank lainnya, diangkut (dipenjara, Red) karena yakni Pikko dan Danpac, masih dinilai membiarkan pelanggaran prospektif. “Kalau CIC ditutup, nanti dua bank lainnya ikut ditutup di BI,” katanya. “Nah, Bapak kan sudah dapat karena ada keterkaitan modal,” pahitnya. Makanya terbukalah jawabnya.(owi/iro)

Ekspor Kalimantan Barat Menurun PONTIANAK-Ekspor Kalimantan Barat pada Bulan November 2009, mengalami penurunan sebesar 8,80 persen dibanding bulan Oktober 2009 yaitu dari US$ 69,76 juta menjadi US$ 54,50 juta. Demikian dikatakan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Barat, Iskandar Zulkarnain, di Kantor Bappeda Provinsi, Senin (4/1). “Neraca perdagangan bulan November 2009 surplus sebesar

US$ 50,32 juta, mengalami penurunan 13,15 persen dibandingkan bulan Oktober 2009 yaitu US$ 57,94 juta menjadi US$ 50,32 juta,” ujar Iskandar. Komoditi andalan ekspor Kalbar masih didominasi karet dan barang dari karet (HS 40), biji kerak dan abu logam (HS26), serta kayu dan barang dari kayu (HS 44). Ketiga golongan ini menyumbang sebesar 98,20 persen dari total nilai ekspor.

“Dari ketiga barang tersebut, pada bulan Oktober dibandingkan bulan November 2009, hanya HS40 yang mengalami penurunan sebesar 31,52 persen. Sedangkan HS26 dan HS44 mengalami kenaikan masing-masing sebesar 14,20 dan 28,07 persen,” jelasnya. Kelompok komoditi, ditambahkannya lagi, lain yang memberikan konstribusi cukup besar terhadap nilai ekspor Kalbar adalah ikan

hidup, udang beku, kerang-kerangan dan invertebrate lain (HS03). “Komoditi HS03 mengalami penurunan sebesar 24,74 persen yaitu dari US$ 0,65 menjadi US$ 0,49 juta,” papar Iskandar. Berdasarkan 10 golongan barang utama, lanjut Iskandar, pada bulan November 2009, nilai ekspor Kalbar mengalami penurunan dibandingkan Oktober 2009 sebesar 6,31 persen. Sebagian besar kelompok golongan

barang tersebut mengalami penurunan, kecuali biji kerak dan abu logam (HS26), sisa dari industri kayu (HS23), serta minyak benih dan buah-buahan dan benih butir (HS12). “Ekspor Kalbar menurut 10 golongan barang pada periode Januari-November2009sebesarUS$ 453,19 juta, mengalami penurunan sebesar 36,86 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya,” kata Iskandar.(wah)

Rp 1,5 Triliun untuk Siswa Kurang Mampu JAKARTA “Depdiknas terus mengalokasikan dana untuk beasiswa bagi siswa kurang mampu. Tahun ini Depdiknas menyiapkan Rp 1,5 triliun untuk menjangkau tiga juta siswa dan mahasiswa kurang mampu. Beasiswa itu diberikan untuk jenjang SD hingga perguruan tinggi. Mendiknas Muh Nuh mengatakan, pemberian beasiswa itu belum termasuk program beasiswa Bidik Misi yang menjadi salah satu program 100 hari Depdiknas. “Khusus Bidik Misi, kami menganggarkan Rp 200 miliar untuk 20 ribu mahasiswa dari keluarga kurang mampu,” katanya kemarin (5/12). Menurut Nuh, program beasiswa bagi siswa kurang mampu itu bagian dari implementasi program besar non-diskriminatif. “Bukan hanya persoalan nondiskriminatif, beasiswa itu merupakan program mulia untuk memutus mata rantai kemiskinan,” ujarnya. Nuh menjelaskan, anggaran yang disiapkan memang cukup besar. Dia berharap realisasinya bisa tepat waktu dan tepat sasaran. “Kami mengajak masyarakat untuk mengontrol bersama,” katanya.

Beasiswa Untuk Masyarakat Kurang Mampu Jenjang pendidikan SD SMP SMA SMK PT

Sasaran 1.796.800 siswa 751.193 siswa 248.124 siswa 305.535 siswa 211.957 siswa

Biaya 677.261 413.156 193.537 251.484 635.901

Dirjen Mandikdasmen Suyanto mengatakan, tahun ini alokasi beasiswa cukup besar. Yaitu, meliputi 1.796.800 siswa SD, 751.193 siswa SMP, 248.124 siswa SMA, 305.535 siswa SMK, dan 211.957 mahasiswa. “Kami juga memasok data ke Ditjen Dikti untuk menjaring siswa kurang mampu yang akan masuk PT (perguruan tinggi) untuk diberi beasiswa,” terangnya. Dirjen Dikti Fasli Jalal mengatakan, di luar beasiswa Bidik Misi, pihaknya mengalokasikan beasiswa untuk

303 ribu mahasiswa miskin. Beasiswa itu merupakan bantuan untuk keluarga miskin. Mereka bakal mendapat jatah Rp 1 juta per semester. Dana itu akan digelontorkan ke PTN dan PTS. Saat ini, Dikti tengah mendistribusikan dana tersebut ke perguruan tinggi di bawah Depdiknas maupun Depag. “Para rektor juga mulai mencari siswa kurang mampu yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi,” jelasnya. Program beasiswa Bidik Misi yang menarget 20 ribu siswa, lanjut Fasli, selesai dilakukan. Kuotanya diberikan kepada 82 PT negeri dan swasta. Syarat penerima adalah siswa SMA/SMK/MA/MAK yang dijadwalkan lulus pada 2010, berprestasi (dari ekonomi kurang mampu), dan punya prestasi akademik atau ekstrakurikuler. Beasiswa Bidik Misi merupakan bagian dari program 100 hari Depdiknas. Selain pemberian beasiswa, program 100 hari yang tuntas, antara lain, pemasangan internet di 17.500 sekolah, pemberian tunjangan guru di daerah terpencil, dan penguatan kemampuan kepala sekolah. (kit/dwi)

+

+


9

Pontianak Post Rabu 6 Januari 2010

v

AC Milan

Liga Italia

KORAN

Soccer

cmyk

2

Genoa

+

+

Data dan Fakta Head to Head 28/01/09 14/09/08 27/01/08 26/08/07 15/02/95

AC Milan v Genoa v AC Milan v Genoa v Genoa v

Genoa AC Milan Genoa AC Milan AC Milan

1-1 2-0 2-0 0-3 1-1

Di Atas Kertas Dalam lima bentrok terakhir di San Siro, AC Milan menang empat kali dan seri sekali. Namun, dalam dua pertemuan musim lalu, Milan tidak bisa mengalahkan Genoa.

Asian Handicap AC Milan

Alexander Pato

v Genoa

0:1

Hernan Crespo

BULAN KRUSIAL

Perkiraan Pemain AC Milan (4-3-3):

1-Dida (g); 15-Zambrotta, 13-Nesta, 33Thiago Silva, 77-Antonini; 10-Seedorf, 21Pirlo, 23-Ambrosini; 7-Pato, 22-Borriello, 80-Ronaldinho Cadangan : 30-Storari, 4-Kaladze, 9-Inzaghi, 11-Huntelaar, 16-Flamini, 20-Abate, 32Beckham Pelatih : Leonardo

Genoa (3-4-3): 73-Scarpi (g); 25-Biava, 24-Moretti, 4-Criscito; 7-Rossi, 21-Zapater, 28-Juric, 20-Mesto; 10Palladino, 9-Crespo, 19-Suazo Cadangan : 32-Amelia, 8-Palacio, 11-El Shaarawy, 14-Sculli, 18-Garibaldi, 40-Tomovic, 77-Millanetto Pelatih : Gian Piero Gasperini

MILAN - Kendati sekarang berada di peringkat kedua klasemen sementara Serie A Liga Italia, AC Milan masih memiliki selisih angka yang jauh dari Inter Milan. Rossoneri (julukan Milan) baru mengoleksi 31 poin, tertinggal delapan angka. Kalau berambisi mengejar ketertinggalan, Januari adalah bulan yang menentukan. Karena terdapat enam pertandingan yang akan dilakoni Milan dan tiga laga di antaranya mereka harus berhadapan dengan pesaing utama di Serie A. Milan akan bertarung dengan Juventus (10/1), Inter (24/1), dan laga tunda melawan Fiorentina (27/1). Sebelumnya, Massimo Ambrossini dkk harus menjamu Genoa di San Siro, dini hari nanti (Siaran langsung RCTI, pukul 02.45 WIB). “Kami kalah dari Palermo (13/12), setelah sempat tak terkalahkan di sepuluh laga. Sekarang kami siap bermain dan kembali ke jalur kemenangan seperti yang pernah

+

17 16 17 17 17 17 17 17 16 16 16 17 16 16 17 17 16 16 17 17

12 9 9 8 8 7 7 7 6 7 7 7 7 5 5 3 4 3 2 3

3 4 3 4 4 6 5 4 6 3 3 3 2 3 3 7 4 4 6 3

2 3 5 5 5 4 5 6 4 6 6 7 7 8 9 7 8 9 9 11

36-14 23-17 30-21 27-22 22-22 26-24 22-20 21-25 19-15 18-15 28-27 20-19 25-21 19-21 10-19 10-16 17-24 15-25 16-26 17-28

39 31 30 28 28 27 26 25 24 24 24 24 23 18 18 16 16 13 12 12

Apalagi, saat melawan Milan, Genoa tidak bisa memainkan dua bek tengah andalannya Sokratis Papastrathopoulos yang cedera dan Salvatore Bocchetti lantaran sanksi. Namun, Genoa punya lini depan yang produktif, lebih produktif dari Milan. Mereka telah menceploskan 28 gol, sedangkan Milan hanya 23 gol. Apalagi, lini depan mereka kian tangguh dengan bergabungnya David Suazo dari Inter. ”Dia (Suazo) pemain yang bisa memberikan kekuatan esktra buat tim ini,” kata Gasperini, pelatih Genoa, kepada La Repubblica. Dia akan mengisi lini depan Genoa bersama Raffaele Palladino dan Hernan Crespo. ”Dia lama tidak bermain, tapi akan kembali garang seperti dulu, sebelum dia jarang mendapat kesempatan bermain dalam dua musim terakhir,” kata Gasperini. (ham)

Momen Debut Pemain Anyar

Klasemen Sementara 1. Inter Milan 2. Milan 3. Juventus 4 . Roma 5. Parma 6. Napoli 7. Palermo 8. Sampdoria 9 . Bari 10. Fiorentina 11. Genoa 12. Chievo 13. Cagliari 1 4. Udinese 15 . Livorno 16 . Lazio 17. Bologna 18 . Atalanta 1 9. Catania 20 . Siena

Milan juga tampil gemilang di pengukami lalui,” ujar Ignazio Abate, bek kanan jung tahun lalu. Milan kepada Sky Sport. ”Sebagai tim, kami telah memenuhi tar”Memang bukan perkara mudah mengaget penting, yakni lolos ke babak lahkan Rossoblu (julukan Genoa), berikutnya di Liga Champions tapi kami sangat optimistis. Setedan berada di posisi kedua Serie lah itu, kami harus siap melawan A. Bisa dibilang sebagai awal baJuventus. Bisa dibilang, kalau gus,” tutur Marco Borriello, striker Januari adalah bulan penentu bagi Milan, seperti dilansir Goal. tim ini,” kata Abate. LANGSUNG Menghadapi Genoa, Leonardo Pada Januari ini, pelatih Milan RCTI masih akan mengandalkan RoLeonardo mendapat suntikan Pukul 02.45 WIB naldinho, Marco Borriello, dan tenaga dengan bergabungnya David Beckham dari Los Angeles Galaxy. Alexandre Pato di lini depan. Mereka Mantan kapten Timnas Inggris itu akan bertugas untuk membongkar benteng menambah kekuatan di lini tengah Milan pertahanan Genoa yang kebetulan selama ini terbilang rapuh. di paruh musim kedua. Genoa memiliki catatan kebobolan yang Beberapa pemain yang sempat cedera dan tidak fit pada paro musim pertama sangat buruk. Mereka telah kebobolan sudah siap berkompetisi. Hanya tersisa 27 gol dalam 16 laga. Tim besutan Gian Christian Abbiati, Oguchi Onyewu, dan Da- Piero Gasperini tersebut hanya lebih baik niele Bonera yang belum fit. Secara umum daripada juru kunci Siena yang kebobolan 28 gol dalam 17 pertandingan. posisi mereka bisa tutupi pemain lain.

Luca Toni

PEKAN ke-18 Serie A Liga Italia, malam ini, menjadi momen yang dinanti sederet pemain anyar yang baru bergabung di bursa paro musim ini. Mereka berharap bisa mendapatkan kesempatan menjalani debut membela klub barunya. Di antara bintang anyar yang bergabung, David Beckham dan Luca Toni menjadi sosok yang paling disorot. Beckham kembali bergabung ke AC Milan dan Toni memilih membela AS Roma. Mereka datang dengan status pinjaman. Bagi Milan, kehadiran Beckham semakin memperkaya opsi pemain gelandang. Bahkan, bisa dibilang kian membuat persaingan di lini tengah Milan semakin ketat. Namun, Milan memang butuh banyak tenaga karena bertarung di tiga kompetisi. Ya, Milan saat ini terus menguntit Inter

Milan di klasemen sementara Serie A. Mereka juga masih eksis di Liga Champions dan bakal bertarung dengan Manchester United di babak 16 besar. Di Coppa Italia, Milan belum tersingkir. “Tidak ada perbedaan dengan kehadiran Beckham. Bisa dibilang ada 4-5 pemain yang merebutkan tiga tempat. Beckham bisa bermain di posisi (Clarence) Seedorf, Seedorf bisa main di posisi saya, atau posisi lain,” kata Andrea Pirlo, gelandang Milan, kepada La Gazetta Dello Sport. Beberapa gelandang yang berpotensi berebut posisi dengan Beckham adalah Massimo Ambrossini, Gennaro Gattuso, dan Mathieu Flamini. ”Tak ada yang perlu dikhawatirkan. Ada banyak pertandingan dan semua pemain bisa tampil,” lanjut Pirlo. La Gazzetta dello Sport mengklaim, Beck-

+

David Beckham

cmyk

ham akan menjalani debut pada laga dini hari nanti melawan Genoa. Belum dipastikan apakah mantan kapten timnas Inggris itu bermain sebagai starter atau turun lapangan dari bangku cadangan. Sementara itu, dari Roma, Toni yang dipinjam dari Bayern Munchen, berpeluang menjalani debut saat Roma bertamu ke Sant”Elia, markas Cagliari, malam ini. Dia akan menjadi ujung tombak utama Giallorossi (julukan Roma). Sayang, di saat mendapat suntikan tenaga dengan bergabungnya Toni, Roma justru belum bisa memastikan bakal menurunkan kapten Francesco Totti yang mengalami cedera dalam pada latihan di Trigoria, markas latihan Roma.(ham)


TOTAL FOOTBALL

10

Arsenal

v

Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

Bolton

(Siaran langsung ESPN pukul 02.45 WIB)

Kejar Gap Satu Poin

Arshavin

Klasemen Sementara 1. Chelsea 20 2. Man United 20 3. Arsenal 19 4. Tottenham 20 5. Man City 19 6. Aston Villa 20 7. Liverpool 20 8. Birmingham 20 9. Fulham 19 10. Sunderland 20 11. Everton 19 12. Stoke City 19 13. Blackburn 20 14. Burnley 20 15. Wolverhampton 20 16. Wigan 19 17. West Ham 20 18. Bolton 18 19. Hull City 20 20. Portsmouth 20

14 14 13 11 9 10 10 9 7 6 5 5 5 5 5 5 4 4 4 4

3 3 45-16 1 5 45-18 2 4 51-21 4 5 42-22 8 2 38-27 5 5 29-18 3 7 37-25 5 6 20-18 6 6 24-19 5 9 28-31 7 7 26-32 6 8 15-23 6 9 20-35 5 10 22-40 4 11 17-36 4 10 21-44 6 10 28-37 6 8 26-36 6 10 20-42 2 14 18-32

45 43 41 37 35 35 33 32 27 23 22 21 21 20 19 19 18 18 18 14

Top Scorer 14 gol : Jermain Defoe (Tottenham) Didier Drogba (Chelsea) Wayne Rooney (Man United) 13 gol : Darren Bent (Sunderland) 12 gol : Fernando Torres (Liverpool) 10 gol : Louis Saha (Everton) 9 gol : Cesc Fabregas (Arsenal) Carlos Tevez (Man City)

AGENDA Premier League Inggris Kamis, 7 Januari 2010 (Dini hari WIB) Arsenal v Bolton (Siaran langsung ESPN pukul 02.45 WIB) Piala Carling Kamis, 7 Januari 2010 (Dini hari WIB) M City v M United Liga Italia Serie A Rabu, 6 Januari 2010 Chievo v Inter Milan (Siaran langsung Vision 1 pukul 18.00 WIB) Atalanta v Napoli Bari v Udinese Cagliari v AS Roma (Siaran langsung Telkomvision (Tel.2) pukul 21.00 WIB) Catania v Bologna (Siaran langsung Telkomvision (Ten Sports) pukul 21.00 WIB) Lazio v Bologna (Siaran langsung Telkomvision (Tel.1) pukul 21.00 WIB) Parma v Juventus (Siaran langsung Vision 1 (Ch 300) pukul 21.00 WIB) Sampdoria v Palermo Siena v Fiorentina Kamis, 7 Januari (Dini hari WIB) AC Milan v Genoa (Siaran langsung RCTI pukul 02.45 WIB) Copa del Rey Kamis, 7 Januari (Dini hari WIB) Celta Vigo v Villarreal Alcorcon v Racing Santander Valencia v Deportivo La Coruna Recreativo Huelva v Atletico Madrid” Jumat, 8 Januari (Dini hari WIB) Hercules v Osasuna Rayo Vallecano v Mallorca Malaga v Getafe

Saat melawan Bolton, Arsenal masih LONDON - Arsenal memiliki kans besar mendekati posisi kehilangan banyak pemain. Cesc Fabregas Chelsea di puncak klasemen (hamstring), Robin van Persie (engkel), Premier League. Syaratnya, Ar- Gael Clicy dan Denilson (punggung), senal mampu mengatasi Bolton Nicklas Bendtner dan Tomas Rosicky (panWanderers di Emirates dini hari gkal paha), Johan Djourou (lutut), Kieran nanti (siaran langsung ESPN Gibbs (kaki), Walcott (tertarik otot kaki), pukul 02.45 WIB) dalam laga serta Alex Song dan Emmanuel Ebou ke Piala Afrika 2010. tunda pekan ke-20. Satu-satunya kaThe Gunners “ sebar bagus butan Arsenal “ kini hanya kemenduduki peringkat mungkiketiga dengan 41 poin nan kemdari 19 laga. Terpaut empat poin dengan Chelsea dan balinya bintang dua poin dari Manchester United. Rusia Andrei ArBerarti, kemenangan akan membawa shavin dari cedera tim besutan Arsene Wenger itu meng- kaki. “Kabar bagus dari gusur United dan mereduksi gap dengan skuad kami juga datang dengan kontrak Chelsea menjadi hanya baru bagi Tomas Rosicky,” terang Wenger yang menguasai enam bahasa itu di satu poin. “Sebulan kami, ke- Tribalfootball. Dari tim tamu, Bolton masih akan tika kami kalah 0-3 dari Chelsea (29 No- didampingi pelatih karteker Chris Evans vember 2009, Red), seiring dipecatnya Gary Megson akhir kami terpaut 11 poin. tahun lalu (30/12). Evans sudah memulai debut dengan mulus Kini, Perkiraan Pemain di Piala FA setelah kami hanya Arsenal (4-3-3) : butuh satu laga 1-Almunia (g/c); 3-Sagna, 10-Gallas, Kevin Davies dkk untuk sangat dekat 5-Vermaelen, 30-Traore; 16-Ramsey, mengalahkan Lincoln dengan mereka,” kata 2-Diaby, 19-Wilshere; 23-Arshavin, City 4-0. Di sisi lain, nama Wenger sebagaimana 9-Eduardo, 8-Nasri pelatih Burnley dikutip BBC. Pelatih: Arsene Wenger Owen Coyle menWenger mengakui Bolton (4-4-2): jadi kandidat sekekalahan dari Chelsea 22-Jaaskelainen (g); 15-Steinsson, 5-G. bagai pengganti kala itu membuat timnya Cahill, 31-O’Brien, 3-Samuel; 27-Lee, Megson. Kabarfrustrasi dalam per6-Muamba, 11-Gardner, 7-M.Taylor; 14-K. nya, manajesaingan juara Premier Davies, 11-Klasnic men Bolton dan League. Pelatih : Chris Evans (karteker) Coyle sudah Apalagi tiga hari seBursa Asian Handicap mencapai kata sudahnya, The Gunners Arsenal v Bolton 0 : 1 3/4 sepakat. kembali ditekuk ManPraktis, Bolton chester City 0-3 (2/11), Tapi, setelah itu, Cesc Fabregas dkk me- tinggal membayar biaya kompensasi 3 menangi tujuh laga dan sekali seri dalam juta pounds (Rp 45,4 miliar, kurs 1 pounds = Rp 15.144) kepada Burnley. (dns) delapan laga.

K.Davies

Sulit Tekan Gaji Pemain PERPANJANGAN kontrak pemain biasanya diiringi dengan kenaikan gaji. Begitulah aturan tidak terulis dalam industri sepak bola modern. Padahal, model seperti itulah yang menyebabkan klub gagal mengontrol neraca keuangannya hingga akhirnya terjebak dalam utang. Sudah menjadi risiko bahwa keputusan klub mengontrak pemain bintang berbanding lurus dengan pengeluaran besar. Apalagi saat dihadapkan pada momen perpanjangan kontrak. Sebagai contoh perpanjangan kontrak winger Manchester United Ryan Giggs maupun gelandang Chelsea Michael Ballack. Berhubung pemain senior dan punya pengaruh besar di klub, baik United dan Chelsea tidak sekadar menaikkan gaji Giggs dan Ballack. Masih ada bonus loyalitas, bonus penampilan, serta eksploitasi nilai komersial pemain yang harus ditanggung klub. Dari daftar pengeluaran gaji klub Premier League musim lalu (20082009), Chelsea menghuni urutan

Ryan Giggs

Michael Ballack

teratas dengan 172 juta pounds atau sekitar Rp 2,6 triliun per tahun. Dibandingkan musim sebelumnya (2007-2008), kenaikannya mencapai 30 persen. Tapi, mengenai prosentase kenaikan gaji, United lebih besar dibandingkan Chelsea dengan 31 persen. Yang mengejutkan, United disamai Newcastle United. Tidak heran apabila Newcastle mengalami krisis finansial parah sehingga terdegradasi ke Championship musim ini. Pengeluaran gaji Premier League musim lalu bahkan menembus 1,2

miliar pounds atau setara Rp 18 triliun. Nominal tersebut merupakan rekor di liga elite Inggris. ”Rekor itu bukan suatu kebanggaan melainkan menunjukkan bagaimana klub sekarang makin sulit menekan gaji pemain,” ungkap Adam Pearson, chairman Hull City, di Sky Sports kemarin (5/1). Seiring melambungnya gaji pemain di Hull, Pearson menegaskan klubnya tidak akan aktif di bursa transfer paro musim. Bahkan, klub-klub kecil di Premier League biasanya menyebut bursa transfer

Januari bukan saat membeli pemain, melainkan meminjam pemain. Kebijakan Bayern Munchen menekan tingginya pengeluaran gaji pemainnya perlu ditiru. Rakasasa Bundesliga Jerman itu menerapkan kebijakan meniadakan kenaikan gaji dalam perpanjangan kontrak pemainnya. Bayern bahkan tidak keberatan melepas pemain bintang seperti Franck Ribery mengingat pemain 26 tahun Prancis itu menyedot biaya terbesar dibandingkan penggawa FC Hollywood ” julukan Bayern ” lainnya. Ribery saat ini bergaji 120 ribu pounds atau setara Rp 1,8 miliar per pekan. ”Klub bertabur bintang harus menghargai kontribusi pemainnya, salah satunya dengan gaji tinggi,” kata Christian Nerlinger, direktur olahraga Bayern, kepada Kicker. ”Tapi, seorang pemain yang menerima gaji terlampau tinggi di klub bisa memancing kecemburuan pemain lainnya. Apalagi pemain itu hanya tampil enam kali hingga separo musim pertama,” sindirnya. (dns)

Financial Fair Play Bikin Keder KLUB-KLUB Inggris merupakan “bintang” dalam urusan utang. Dari data Juni 2009, utang keseluruhan klub Inggris mencapai 3,1 miliar pounds atau hampir Rp 45,4 triliun (kurs 1 pounds = Rp 15.144). Parahnya, pengutang terbesar adalah big four atau sebutan bagi Chelsea, Manchester United, Liverpool, dan Arsenal. Besarnya utang klub Inggris itu membuat UEFA (Asosiasi Sepak Bola Eropa) waswas. “Saya terkesan dengan prestasi klub Inggris di kejuaraan antarklub Eropa 4-5 tahun terakhir. Lain halnya dengan kondisi keuangan mereka yang sangat mengkhawatirkan,” ungkap Sekjen UEFA David Taylor, di situs resmi organisasi. Berkaca dari itu, UEFA membuat terobosan lewat “Financial Fair Play” yang diketok 15 September 2009. Financial Fair Play merupakan kebijakan yang mewajibkan klub Eropa tidak melebihi batas kemampuan keuangannya. Dengan kata lain, klub hanya membelanjakan uangnya dari penghasilan sepak bola seperti tiket dan hak siar televisi. Financial Fair Play diterima dengan baik oleh Dewan Strategi Sepak Bola Profesional (PFSC), yang mewakili liga-liga, pemain, dan klub. Juga disepakati oleh Persatuan Klub Eropa (ECA) yang beranggotakan

klub-klub besar di Benua Biru. “Tujuan utama Financial Fair Play adalah memperbaiki keadilan keuangan dalam kompetisi Eropa dan stabilitas jangka panjang klub sepak bola di seluruh benua ini,” kata Presiden UEFA Michel Platini sebagaimana dilansir AFP. Platini berharap model “success on credit” segera diakhiri. Yakni klub-klub mengutang uang dalam jumlah besar, dalam upaya mendapat uang dalam waktu yang singkat, lalu mempercayakan pada pendapatan mendatang. Model itu jelas ditujukan kepada maraknya investor asing di berbagai klub Eropa, khususnya Inggris. Financial Fair Play sekaligus memiliki sanksi tegas. Yakni klub yang masih dililit utang dilarang mengikuti kejuaraan antarklub Eropa. Sanksi itu baru berlaku musim 20122013. Nantinya, sebuah panel independen yang diketuai mantan perdana menteri Belgia Jean-Luc Deahene telah dibentuk sebagai pihak yang berwenang menjatuhkan sanksi. Efek Financial Fair Play pun mulai terasa saat ini. Chelsea misalnya. Dari keseluruhan utang klub Inggris, The Blues “ sebutan Chelsea “ semula memiliki tanggungan terbesar. Yakni 736 juta pounds (Rp 11,14 triliun) atau setara dengan seperempat utang klub

Michael Platini

Premier League. Tapi, di akhir 2009, manajemen Chelsea telah melunasi 340 juta pounds dari utangnya meskipun dana itu merupakan talangan dari pemilik Chelsea Roman Abramovich. Di sisi lain, manajemen Chelsea menyebut dana dari pengusaha Rusia itu bukan

gratisan, melainkan bersifat pinjaman lunak. “Utang klub kami bakal mencapai nol di akhir tahun. Itu berkat kinerja disiplin manajemen klub dan bukan semata karena owner kami,” jelas Chairman Chelsea Bruce Buck kepada Reuters. (dns)

Investor Asing Premier League 2009-2010 Klub Arsenal Aston Villa Birmingham Chelsea Fulham Liverpool Man City Man United Portsmouth Sunderland West Ham

Owner/Pemegang Saham Terbesar Stan Kroenke (29,9%) Randy Lerner Grandtop Internasional (Carson Yeung) Roman Abramovich Mohamed Al Fayed Tom Hicks & George Gillett Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan Malcolm Glazer Ali al-Faraj (90%) Ellis Short Straumur-Burdaras Bank (70%)

Asal AS AS Hongkong Rusia Mesir AS UEA AS Arab Saudi AS Islandia


Pontianak Post

WORLD SOCCER

Rabu 6 Januari 2010

11

Valencia v Deportivo la Coruna

Ulangan 21 Desember MADRID - Drawing Copa del Rey musim ini benar-benar tidak menguntungkan tim-tim besar. Selain Barcelona yang sudah harus berjibaku versus Sevilla di Babak 16 Besar, Valencia menghadapi tantangan serupa. Penghuni peringkat ketiga klasemen Liga Primera itu head to head dengan Deportivo la Coruna. Leg pertama digeber dini hari nanti di Mestalla. Ini kali kedua mereka berhadapan dalam tiga pekan terakhir. Ya, 21 Desember lalu mereka sudah bertemu di arena Liga Primera. Bedanya, Deportivo yang menjadi tuan rumah. Hasilnya, tak ada yang berhasil mencetak gol alias imbang 0-0. Namun, kali ini ada sejumlah hal yang membuat Valencia lebih percaya diri. Yakni faktor David Silva. Winger yang selalu cocok dengan striker David Villa itu absen sejak akhir November lalu akibat cedera ligamen lutut. Nah, ada kemungkinan dia sudah bisa diturunkan kembali saat El Che menjamu Deportivo dini hari nanti. Menurut sumber dalam klub, dia pulih sesuai jadwal, dan sudah tampak berlatih reguler sejak awal pekan lalu. Bahkan, sebenarnya dia sudah bisa dimainkan saat Valencia menjamu Espanyol Senin dini hari (4/1). Namun, pelatih Unai Emery tidak mau mengambil risiko. ”Waktu itu, dia (Silva, Red) memang sudah hampir pulih 100 persen. Dia akan segera kembali, tapi saya belum memastikan waktunya,” ungkap Emery, sebagaimana dikutip Super Deporte. Memang tim asuhan Miguel Angel Lotina itu sedang mengalami

David Silva

penurunan performa selama sebulan terakhir. Sejak dikalahkan Barcelona awal Desember lalu, Daniel Aranzubia dkk hanya bisa memetik hasil imbang. Namun, itu tidak membuat Valencia lantas memandang enteng mereka. Terlepas ada Silva atau tidak, Super Depor”sebutan Deportivo”tetap musuh yang berbahaya. ”Rabu besok (dini hari nanti, Red) adalah pertandingan besar. Kami harus menjaga peluang di kandang, karena leg kedua bakal dihelat di Riazor. Dan itu bukan tugas mudah. Paling aman adalah mencetak gol sebanyak mungkin di kandang,” papar winger Joaquin kepada Super Deporte. Menurut pemain 28 tahun itu, kekuatan utama Deportivo ada pada sektor pertahanan. Sehingga strateginya adalah menembus benteng kukuh tersebut melalui sektor sayap. Valencia akan sangat beruntung jika Silva benar-benar bisa main. ”Pertandingan nanti bakal sangat ketat, bahkan keras. Seperti pertemuan awal kami di liga bulan lalu. Tapi, Rabu nanti harus berbeda. Kami bisa mengalahkan siapa pun,” yakinnya. Siapapun yang lolos dari babak ini bakal bertemu ujian yang lebih berat. Di perempat final, mereka akan menghadapi pemenang laga antara Barcelona versus Sevilla. Namun, kubu Valencia memilih tidak memikirkannya saat ini. “Kami harus konsentrasi dengan pertandingan di depan mata, yakni melawan Deportivo, yang mana bakal sangat berat. Kami tidak boleh memikirkan babak selanjutnya,” kata kiper Valencia Miguel Moya kepada AS. (na)

David Villa

Michael Owen

Carlos Tevez

Man City

v

Man United

Barisan Sakit Hati MANCHESTER - Hawa dingin Kota Manchester diyakini bakal menghangat dini hari nanti. Lokasi persisnya di Stadion City of Manchester, venue derby Manchester. Ya, Manchester City bakal menjamu Manchester United dalam first leg semifinal Piala Carling. Kendati berlangsung di Piala Carling, derby Manchester merupakan derby yang paling ditunggu-tunggu publik Inggris saat ini. Apalagi derby pertama musim ini yang terjadi di pentas Premier League 20 September 2009 itu berlangsung seru dengan tujuh gol tercipta. Dalam laga di Old Trafford itu, United mengalahkan City 4-3. Yang menarik, gol kemenangan United via Michael Owen baru tercipta di menit kelima (ke-95) dari durasi tujuh menit injury time. Semula, banyak yang meyakini laga berakhir imbang setelah City menyamakan skor 3-3 di menit ketiga injury time (ke-93). Tak pelak, kekalahan tragis itu menyulut dendam para penggawa City.

Kiper The Citizens “ julukan City “ Shay Given misalnya. Given mengaku masih sakit hati atas kekalahan 3-4 tersebut, khususnya gol Owen. “Gol itu sangat menyakitkan dan saya tidak yakin bisa menerimanya sampai kapan pun,” terang kiper timnas Republik Irlandia itu sebagaimana dilansir Daily Telegraph. ”Sayapikir,kamimenunjukkan penampilan bagus kala itu dan tidak beruntung karena gol lawan di pengujung pertandingan. Kami kecewa dan sakit hati, tapi kami yakin bakal mengobatinya karena kali ini ajangnya berbeda,” papar Nigel de Jong, gelandang bertahan City, kepada Manchester Evening News. Bicara sakit hati, United baru saja mengalaminya Minggu lalu (3/1). Yakni saat Setan Merah ” julukan United ” dipermalukan Leeds United 0-1 di putaran ketiga Piala FA di Old Trafford. Leeds hanya tim dua kasta dibawah United.

”Kami telah melupakan hasil di Piala FA. Kami akan mencari kompensasinya lawan City,” koar Sir Alex Ferguson, pelatih United, sebagaimana dilansir MUTV Online. Pelatih yang akrab disapa Fergie itu hampir pasti mengubah komposisi pemainnya dari yang dikalahkan Leeds. Lini pertahanan bakal berubah seiring Patrice Evra, Michael Carrick, dan Darren Fletcher kemungkinan besar dimainkan starter. Begitu pula dengan Owen yang diharapkan mengulang gol krusialnya. Dari kubu tuan rumah, striker City asal Argentina Carlos Tevez bakal mendapat kesempatan melawan mantan klubnya. Di pertemuan sebelumnya, Tevez yang menyeberang dari United ke City awal musim ini, absen karena cedera lutut. Derby Manchester sekaligus yang pertama bagi pelatih City Roberto Mancini. Begitu krusialnya derby Manchester, Mancini memilih

menunda perburuan transfer The Citizens Januari ini. ”Kami fokus penuh lawan Manchester United. Setelah itu, baru kita bicara segala yang berkaitan dengan bursa transfer,” terang pelatih yang menyapu bersih kemenangan dalam tiga laga pertamanya bagi City itu sebagaimana dilansir Belfast Telegraph. (dns)

Perkiraan Pemain Man City (4-4-2) : 1-Given (g); 5-Zabaleta, 2-Richards, 33-Kompany, 16-Sylvinho; 17-Petrov, 18-Barry, 34-De Jong, 10-Robinho; 22-Benjani, 32-Tevez Pelatih : Roberto Mancini Man United (4-4-2) : 29-Kuszczak (g); 21-Rafael, 6-Brown, 23-Evans, 3-Evra; 25-Valencia, 16Carrick, 24-Fletcher, 11-Giggs; 10Rooney, 7-Owen Pelatih: Sir Alex Ferguson Bursa Asian Handicap Man City v Man United 0 : 1/4


GAME ANIME

12

Pontianak Post Rabu 6 Januari 2010

Sistem Baru di Balik Grafis

Revolusi Setingkat Final Fantasy VII TAHUN 2009 merupakan tahun penting dalam dunia RPG. Dua serial terbaik dalam genre tersebut dirilis dan mengalami transisi yang sangat signifikan. Beberapa bulan silam, kita menikmati Dragon Quest IX, yang kali pertama hadir secara eksklusif untuk mesin portabel. Lalu, baru saja giliran Final Fantasy XIII yang mencicipi kedahsyatan mesin generasi terbaru. Kedatangan Final Fantasy XIII punya sensasi yang serupa dengan Final Fantasy VII belasan tahun silam. Ketika itu, Final Fantasy mengalami transisi dari mesin Super Famicom yang 2D ke PSone yang 3D. Kini, Final Fantasy XIII hadir dengan lompatan kualitas audiovisual serta perombakan sistem permainan. Setting game tersebut bergaya futuristis, setipe dengan Final Fantasy VII, VIII, dan

X. Game tersebut berkisah tentang dua dunia yang tidak terlalu rukun, ditambah kehadiran rezim teokratis dengan pasukan elite yang ditakuti serta manusia-manusia pilihan “para entitas berkemampuan serupa dewa�. Semua itu ditampilkan dalam performa visual yang terbaik di antara semua RPG yang pernah ada. Untuk kali pertama, Final Fantasy hadir dalam grafis berdefinisi tinggi, yang FMV (full-motion video)-nya boleh lah bersaing dengan film layar lebar macam Avatar. Mengenai audio, seri itu tidak lagi ditangani maestro Nobuo Uematsu. Masashi Hamauzu yang menggantikannya bersama Warsaw Philharmonic mampu menghadirkan komposisi yang layak, ditambah lagu indah Kimi ga Iru kara dan Eternal Love yang dibawakan oleh biduanita Sayuri Sugawara.

Sekarang kita masuk ke bagian yang paling kontroversial, yaitu sistem permainannya. Final Fantasy XIII meneruskan konsep yang dibangun sejak Final Fantasy XII, yaitu sistem pertempuran yang lebih real-time. Sihir atau teknik tempur yang lain tidak lagi menggunakan MP atau stok, melainkan waktu charging yang lamanya bervariasi. Game itu menerapkan sistem optima change, mirip dress change dalam Final Fantasy X-2. Di tengah pertempuran, karakter leluasa mengubah peran tempurnya di antara enam pilihan, yaitu attacker, defender, blaster, enhancer, jammer, dan healer. Tiap peran tempur punya seperangkat teknik tersendiri. Pengubahan peran di tengah pertempuran berguna untuk melancarkan serangan kombinasi. Serangan tersebut bisa mengakibatkan musuh lumpuh (break) beberapa saat sehingga

membuka kesempatan untuk melancarkan serangan yang lebih dahsyat. Jika dalam Final Fantasy X dulu ada sistem grid sphere, kini ada crystarium system. Pemain bisa memilih teknik tempur mana yang akan dikembangkan lewat pemasangan ikon permanen di suatu bidang. Itulah satu-satunya cara mengembangkan kemampuan tempur, selain pembelian senjata baru, karena game tersebut tidak lagi menggunakan experience points. Unsur keren yang diperkenalkan di sini adalah peran makhluk tempur yang disebut Eidolon. Dengan driving mode, makhluk itu bisa berubah wujud jadi tunggangan karakter yang mengeluarkannya. Shiva, misalnya, mampu bertransformasi jadi motor gede sebagai kendaraan bagi karakter Snow Villiers. (ray)


Pontianak Post l Rabu 6 Januari 2010

&

show

Sammy

Selebritas

Dilaporkan ke Polisi Lagi

TAHUN sudah berganti, tapi masalah yang dihadapi Sammy, vokalis band Kerispatih masih berkaitan dengan masalah lama. Masih soal Giska, model majalah dewasa yang sempat menuding Sammy telah mencuri mobilnya. Kali ini, Giska kembali melaporkan Sammy ke polisi atas tuduhan yang berbeda. Kasus pencurian mobil yang dituduhkan Giska terhadap Sammy masih dalam tahap penyidikan.

Belum juga usai, kasus lain sudah siap menimpa Sammy. Giska berencana melaporkan kembali Sammy ke Polda Metro Jaya pada Rabu (6/1) hari ini atas tuduhan pencemaran nama baik. Tuduhan ini berkaitan dengan penyataan Sammy yang menyebut Giska adalah seorang wanita panggilan. Menurut Rifai Zakaria, pengacara Giska, kliennya merasa tersinggung

Megan Fox

Cewek Terseksi 2009 MEGAN Fox tetap mendapat tempat khusus di mata penggemarnya. Hasil jejak pendapat menunjukkan, bintang Transformers ini dinobatkan sebagai aktris terseksi di 2009. Situs internet yang berbasis di Amerika, AOL, menggelar polling untuk memilih siapa dan apa saja yang terbaik serta terburuk di 2009. Setidaknya, ada 238 ribu responden mengikuti polling yang dibuat menjelang pergantian tahun itu. Ada 55 persen responden yang memilih Megan

Fox sebagai Aktris Terseksi di 2009. Sedangkan untuk gelar Aktor terseksi, jatuh pada Robert Pattinson. Ada 46,5 persen responden yang memilihnya. “Dia (Megan Fox-red) layak mendapat itu karena dia memang sangat seksi,” kata seorang responden. Selain memilih cewek terseksi, polling AOL itu juga menanyakan pada para respondennya soal film apa yang patut ditonton pada 2010. Pemenang dari pertanyaan itu adalah film ketiga ‘Twilight, Eclipse. (cr-gie)

dan terhina atas pernyataan Sammy di sebuah tabloid ternama, yang menyatakan Giska adalah seorang pelacur. “Kita akan melaporkan hari Rabu jam 11.00 WIB, mau melaporkan Sammy atas pencemaran nama baik. Data sudah lengkap,” ujar Rifai saat dihubungi melalui ponselnya, Senin (4/1). Lebih jauh, Rifai menuturkan bahwa pihak Giska sudah melayangkan somasi atas pemberitaan Sammy di tabloid tersebut. Namun sampai saat ini pihak musisi bernama lengkap Hendra Samuel Simorangkir itu belum menanggapi apa-apa. “Kita sudah layangkan somasi ke pihak Sammy, tapi sampai saat ini belum ada tanggapan. Kalau sampai tidak ada tanggapan, kita akan melaporkan,” terang Rifai. Rifai juga menegaskan bahwa pihak Sammy harus meminta maaf kepada Giska atas pelecehan yang disampaikannya di tabloid itu. Menanggapi rencana pelaporan tersebut, Sammy yang diwakili kuasa hukumnya, Ferry Amahorsea mengatakaan bahwa pihaknya tak takut dengan pelaporan tersebut. “Kalau mau lapor silakan, lapor saja. Kenapa harus pusing. Dia (Giska) itu maunya apa sih? Artis bukan. Sudah menuduh orang (Sammy) maling, jadi wajar-wajar saja seandainya terlontar kata-kata nggak benar tentang dia,” jelas Ferry via telepon. (din/hds)

Mulai Permak Bodi BERHARAP dapat kekasih di tahun 2010, Maia Estianty berusaha melangsingkan tubuhnya. Usaha melangsingkan tubuh diakui Maia sudah mulai berhasil. Janda Ahmad Dhani ini mengaku agak kurusan dari yang sebelumnya. “Sekarang mungkin sedikit kurusan kali yah. Aku merasa balik lagi ke waktu dulu,” ujar Maia saat ditemui di Studio Penta, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu. Maia merasa perlu menjaga bentuk tubuhnya agar terlihat menarik. Sebab, sejak melahirkan tiga orang anak, Al, El dan Dul, badan Maia memang agak melar. “Dulu gemuk kaya ibu-ibu kan, sekarang sih waktunya tampil cantik kembali,” tandas partner Mey Chan di Duo Maia itu. Janda Ahmad Dhani ini menceritakan, saat menjadi istri bos Republik Cinta Management (RCM) alias Dhani, ia tidak begitu memperhatikan kondisi badannya. Sekarang setelah bercerai, Maia siap mengubah diri. “Dulu sih bodo amat dilihatin orang kalau gemuk, sekarang aku pengen jadi Maia yang dulu aja, cantik,” celoteh Maia. Setelah mengubah penampilan, Maia berharap segera mendapat pasangan pengganti Ahmad Hani. “Tahun ini aku mau buka hati dan dapat pasangan baru,” tutupnya. Soal calon pendamping hidup, Maia masih belum terbuka. Berulang kali ia mengatakan belum punya pacar. Tapi ia tidak menutup pintu jika ada yang ingin mengisi hatinya. Hanya syaratnya,”Kompatibel, cocok dan mengerti duniaku. Maia sudah punya anak tiga, pekerjaannya sering keluar kota.” (cr-gie)

13


14

Pontianak Post

P

using memang. Antara dua pilihan. Jalan terus, meski hati berkorban atau putus, dengan catatan ada gebetan lebih seru bua tempat curhat dan teman jalan. Hmmm cobain deh kuis ini. Kita bisa melihat, saatnya putus nggak sih sekarang ini?

1.

2.

Selama jalan bareng sama pacar, siapa yang selalu punya inisiatif : a. aku lebih banyak inisiatif b. nggak tuh, dia malah sering berinisiatif dan bikin surprise c. kadang aku atau dia yang inisiatif Apa yang kamu rasakan saat mendengar gossip pacarmu selingkuh? a. biasa saja, nggak ada rasa apapa b. marah, cemburu dan nggak terima perlakuannya padamu c. selidiki dulu deh. Kalau benar, kamu merasa dikhianati

3.

Kamu bisa bayangin nggak, apa reaksi dia bila tiba-tiba kamu minta putus? a. pasti dia memohon agar kamu mencabut ucapanmu b. nggak bisa. Soalnya kamu ragu apakah dia benaran sayang c. kayaknya dia malah nantangin buat putus

4.

Apa yang dia katakan bila suatu saat kalian mesti berjauhan. Misalnya kamu dan dia lulus sekolah serta pisah sekolah? a. kita pisah sekolah bukan berarti pisah hati khan? b. wah pisah sekolah kita masih bisa jadian gak ya? c. gimana dong, pisah sekolah berarti kita jarang ketemu

5.

Bila sedang jalan berdua dan melihat seseorang yang keren dan kinclong, apa komentarnya? a. nggak ada komentar, dia diam saja b. “coba kamu dandan kayak dia…” c. “wuuuih, keren banget” sambil matanya terus melihat orang itu

6.

Apakah dia sering berkomentar tentang penampilanmu : a. dia nggak pernah komentar tentang segala hal yang kamu kenakan b. akan berkomentar bila kamu dandan asal

Rabu 6 Januari 2010

c. kadang-kadang saja, bila kamu terlihat beda 7.

Suatu saat kamu berulang tahun, ternyata dia lupa ultahmu. Apa yang ada dalam perasaan kamu : a. marah dan merasa dilupakan olehnya b. dia lupa, mungkin sibuk dan banyak tugas sekolah c. agak sebel, karena dia lupa ulang tahunmu. Tapi itu gak masalah buatmu

8.

Mana yang menjadi keberatanmu bila putus sama dia : a. nggak ada tempat curhat dan orang yang nemanin kamu b. nanti teman-teman ledekin karena kamu nggak punya pacar c. nggak ada lagi orang yang perhatikan kamu

Jika nilaimu 8 – 13 Jangan ragu, putus saja Kamu nggak perlu ragu, buat ambil keputusan putus tus. Nggak ada lagi alasan yang membuat kamu ragu. Karena dia pun sebenarnya nggak keberatan bila kalian berpisah. Ingat dan perhatikan sikapnya selama ini. Tengok juga perasaanmu pada dia. Masih adakah rasa khawatir, rasa kehilangan dan cemburu? Karena rasa itu memang sudah gak ada. So, jangan mengorbankan perasaanmu hanya karena nggak enak hati dengan dia. Oke… putus sama dia nggak dosa kok!

Nilai tiap nomor : 1. a. 1 2. a. 1 3. a. 3 4. a. 3 5. a. 2 6. a. 1 7. a. 3 8. a. 3

Jika nilaimu 20 – 24 Jangan putus deh! Hmmm… kalo diliat nilainya sih, tampaknya kamu jangan memutuskan hubungan dengan dia. Perasaanmu dan perasaannya masih terlalu kuat. Meski kamu ragu, keraguanmu mungkin factor diluar dirimu dan dirinya. Memang sih kadang kalian cemburu dan marah, tapi itu aalah luapan emosi kalian, yang artinya nggak mau ada orang lain ada diantara kalian. Sebaiknya, kalian saling mencoba memahami dan mengerti kemauan masing-masing. Bila ada masalah sebaiknya dibicarakan langsung sehingga nggak saling curiga.

b. 3 b .3 b. 2 b. 2 b. 1 b. 3 b. 2 b. 1

c. 2 c. 2 c. 1 c. 2 c. 3 c. 2 c. 1 c. 2

Hmm… jujur nih, pernah gak kamu berpikir pacarmu nggak asyik lagi? Atau, kamu sebenarnya ingin putus tapi masih ragu? Kalo diterusin kok nggak nyambung, tapi bila mau putus gimana caranya ya, soalnya nggak ada alasan sih!

Jika nilaimu 14 – 19 Terserah kamu deh… Rasa yang ada diantara kalian masih ada, meski nggak sekuat dulu. Tapi kayaknya bukan rasa deh. Pantesnya sih, ‘kondisi’ yang mengharuskan kalian tetap bertahan. Masing-masing bertahan, tapi nggak tahu apa sih yang dipertahankan. Kayaknya, kamu nggak enak hati bila mesti mendahului buat bilang putus. Demikian juga dia. Jadi, tinggal menunggu pemicunya saja. Apakah dahsyat atau nggak? Hmm… coba yakinkan hatimu apakah kamu masih mau terus jalan dengan hati bimbang atau putus sama sekali dengan berbagai resiko. Berani dong ah! (*/BN)

Putus Nggak ya?

Saatnya

model : TOMO & MELLY (SANGGAR LESS MODE) / FOTOGRAFER : BEARING

ELEGI SAHABAT JADI CINTA anya jantungku loncat-loncat. PenDear Amor, gennya deket-deket dia terus. Aku Halo Amor yang baik, aku yang biasanya bawel bakal menpengin curhat nih sama kamu. dadak diam. Speechless, bingung Tolong jangan cuma didengerin mau ngomong apa sama dia. Beda aja ya. Tapi, bantuin juga buat kalau sama Aji, perasaanku netral. nyelesein masalahku. Soalnya, Nggak ada getaran kayak yang kalau biasanya aku cerita sama aku rasakan ke Rangga. Enaknya sahabatku, kali ini nggak bisa. sih karena dia sahabatku sehingga Karena masalahnya berhubungan aku bisa deket sama dia kapan aja. sama dia. Kalau Rangga... seringkali dia Jadi gini ceritanya, di terlalu asyik sama dunianya sekolah aku punya dua sendiri. Kalau sudah kayak sahabat cowok. Sebut aku dicuekin. Tapi, aja Aji dan Rangga. JAMINAN gitu, sekali lagi, aku suka Aku deket sama mersama Rangga, bukan eka berdua dengan sama Aji. Kadang-kadang porsi yang sama. Iya, aku takut kalau nanti aku nggak ada bedanya pamrih. Takut nggak ikhlas antara Aji dan Rangga. sama kebaikanku sendiri Waktu bergulir, aku sadari soalnya aku nanti jadi berharap kalau ternyata memang nggak dia membalasnya. Aku putuskan gampang bersahabat sama lawan membatasi perasaanku. jenis. Seiring berjalannya waktu, Sewaktu berniat mundur dan aku jadi sadar perasaanku ke memilih tetap bersahabat, ada Rangga mulai lebih. Awalnya aku kabar kurang baik yang aku nggak hiraukan perasaan itu. Tapi, terima. Rangga mau pindah ke kota yang aku rasain makin lama makin lain. Seperti kesamber petir, aku besar. nggak akan sanggup jauh dari dia. Setiap kali deket Rangga, ras-

100%

Mungkin kalau dia nggak pindah, minimal aku masih bisa ketemu dan melihat dia. Tapi, sekarang lain ceritanya. Kabar itu sukses menghancurkan mood-ku. Akhir-akhir ini setiap ketemu dia, rasanya luluh lantak. Pengen banget teriak di kupingnya bahwa aku suka dia. Tapi, itu sih ide gila ya! He he... Amor yang pinter, aku harus apa nih? Zoraya Via e-mail Halo Zora sayang. Wah, sahabat jadi cinta nih ceritanya. He he... Susah juga ya kalau perasaan sudah mulai ikut campur sama hubungan persahabatan. Pasti yang awalnya biasa saja bakal jadi luar biasa. Belum lagi tingkah salting yang sering susah ditahan. Aji sama Rangga, kamu memilih Rangga meski dia lebih cuek. Kayaknya kamu emang doyan cowok misterius ya. Tenang saja, ini bukan kasus yang aneh kok. Jangan merasa bersalah sama perasaanmu

sendiri. Kalaupun saat ini mood-mu lagi hancur, jangan dituruti. Bisa-bisa itu mengganggu aktivitasmu. Coba deh bangkitkan pelan-pelan. Kehilangan emang sakit, tapi sebagai cewek tough, kamu pasti bisa menghadapinya.

Jujur sama Diri Sendiri Yup, nggak ada yang

Dokter Cinta paling benar selain jujur sama diri sendiri. Suka ya suka. Cinta ya cinta. Jangan berusaha mengingkari perasaanmu. Yang ada kamu malah tersiksa. Pelan-pelan uraikan benang perasaanmu. Lihat seberapa besar rasa yang kamu punya untuk dia. Yakinkan dengan hatimu, apa saja hal-hal yang membuat dia pantas memegang kunci kebahagiaanmu.

Putuskan Sikap Sebagai pemilik perasaanmu sendiri,

kamu berhak memutuskan sikap apa yang mau kamu ambil. Terus maju atau menyerah. Lihat dulu situasinya, apakah ada kans untuk memperjuangkan perasaan. Selagi masih ada waktu, manfaatkan dengan membuat momen-momen menyenangkan. Cukup momen kecil, kayak kuliner bareng atau ngobrol di bawah bintang. Kalau ternyata kamu memilih nggak memperjuangkan perasaanmu, itu juga nggak salah. Tapi ingat, menyesal datangnya di belakang.

Berani Utarakan Isi Hati Bilang suka ke sahabat sendiri bukan dosa besar. Beda lho antara menebak dan sekadar mengutarakan perasaan. Ini kesempatanmu untuk memperjelas semuanya. Minimal kamu bakal merasa lega setelah dia tahu apa yang kamu rasakan. Bisa jadi ternyata dia menyimpan perasaan yang sama. Kalau toh memang dia nggak bisa balas perasaanmu sebagai sahabat yang baik, dia nggak akan menjauh darimu. Justru dia akan menghargai rasa itu. Selamat berjuang Zora sayang! (det/amor)


METRO SPORT

Pontianak Post Pontianak Post Selasa6 15 September Rabu Januari 2010 2009

PERSEBAYA

Batal Mangkir Lawan Pelita SURABAYA - Ancaman Manajer Persebaya Saleh Mukadar yang akan mangkir dari kewajiban melakoni away ke kandang Pelita Jaya urung dilakukan. Kini, Persebaya justru mulai bersiap melakoni laga tandang di Stadion Singaperbangsa di Karawang pada 10 Januari mendatang. “Mau tidak mau kami harus berangkat,” jelas Saleh kemarin (4/1). Jika tidak memenuhi kewajiban bertamu ke kandang Pelita, menurut dia, Persebaya akan dihadang dengan sanksi berikut denda. Padahal, sebelumnya, mantan Ketua Umum KONI Surabaya itu sempat meradang akibat dua kali penundaan laga kontra Pelita. Awalnya, laga Persebaya di kandang Pelita dijadwalkan 25 Oktober lalu. Karena tidak mendapatkan izin keamanan, laga itu ditunda menjadi 23 Desember. Ketika itu Saleh masih memaklumi penundaan tersebut. Sebab, penundaan yang pertama itu dikarenakan agenda pelatikan presiden. Saleh baru benar-benar marah ketika laga timnya di Karawang 23 Desember kembali diundur. Apalagi, ketika itu tak ada alasan jelas. Bahkan, Persebaya menerima kabar penundaan yang kedua sangat mepet. Kondisi tersebut membuat, Persebaya merugi karena terpaksa membatalkan tiket pesawat dan penginapan yang telah dipesan. Dia juga sempat menyatakan bahwa hal itu bertentangan dengan manual liga. Dalam aturan itu disebutkan bahwa setiap tim yang menunda pertandingan harus memberikan pemberitahuan minimal 14

hari sebelum hari H. Karena penundaan yang kedua kali itu, Saleh sempat meminta kemenangan WO atas Pelita kepada PT Liga Indonesia. Tapi, permintaan tersebut akhirnya urung diperjuangkan. Kini, Saleh berharap agar timnya kembali fight menghadapi Pelita lima hari lagi. “Kami harus mencuri poin di kandang Pelita. Meski dalam kondisi didzolimi,” jelasnya. Nah, untuk bisa mencuri poin atas timbesutan fandi Ahmad tersebut, satu angka di kandang Persela bisa menjadi modal. Namun, para Persebaya tidak harus bermain imbang jika kesempatan menang terbuka lebar. Karena itu, Danurwindo mendapatkan pekerjaan ekstra untuk kembali mempertajam lini depan mereka. Maklum, sudah 360 menit lebih para pemain Persebaya tidak menyarangkan bola ke gawang lawan. Pemain tim berjuluk Green Force itu terakhir kali mencetak gol ketika mengkandaskan PSM Makassar di Gelora 10 Nopember 13 Desember lalu dengan skor 2-0. Selanjutnya, mereka tak lagi mencetak gol. Justru gawang mereka kembali bobol oleh masing-masing sebiji gol oleh dua lawan selanjutnya. Yakni, tim tamu Persik Kediri (19/12), serta tuan rumah Persijap Jepara (30/12). Karena itu, Saleh berharap pemainnya bisa tampil maksimal demi menuai poin di lima partai sisa pada putaran pertama. Sebab, di sisi lain, manajemen Persebaya telah berencana melakukan evaluasi terhadap para pemainnya. (uan)

HASIL DAN KLASEMEN DIVISI UTAMA KEMARIN Wilayah I Persires:3 (2) Pencetak Gol: Wanjau Olivera (10?, 65?), Sylla Dauda (16?) PSAP:1 (1) Pencetak Gol: Gbeneme Friday (31?) Persih:1 (1) Pencetak Gol: Leonardo Adrian Veron (22?-penalti) PSSB: 0 Klasemen Sementara 1. Persipasi 2. Semen Padang 3. (4) Persih 4. (3) Persita 5. PSMS 6. Persiraja 7. PSAP 8. Persikabo 9. (10) Persires 10. (9) PSSB 11. PSDS

9 7 9 5 7 9 7 5 9 7 9

6 5 4 4 3 3 3 2 2 2 2

0 1 3 0 3 2 1 1 1 0 0

4 1 2 1 1 4 3 2 6 5 7

12-8 12-3 7-4 5-1 8-7 8-10 9-10 5-5 10-16 5-8 6-14

18 16 15 12 12 11 10 7 7 6 3

Hasil Rapat Tim Pengkajian dan Kesepakatan Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Kalbar Bulan Desember 2009

PATOKAN HARGA / KG TBS KELAPA SAWIT PRODUKSI PETANI KALBAR SBB : UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR

TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN

3 TAHUN 4 TAHUN 5 TAHUN 6 TAHUN 7 TAHUN 8 TAHUN 9 TAHUN 10 S/D 20 TAHUN

RP. 834.10,RP. 898.04,RP. 963.94,RP. 997.60,RP. 1.031.72,RP. 1.065.37,RP. 1.099.49,RP. 1.134.10,-

Harga Kernel/Kg : Rp. 2.216.54,- (tidak termasuk PPN) Indeks “K” : 85.68 %

Harga CPO/ Kg Rp. 5,707,36 (tidak termasuk PPN)

TIM PENETAPAN HARGA PEMDA TINGKAT I KALBAR

HARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK DI PONTIANAK MINGGU KE 4 BULAN NOVEMBER 2009 Komoditi

Komoditi

Harga Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

Doc Broiler FS/Ekor Broiler Hidup/kg Ayam Buras hidup/kg Daging Sapi/Kg Daging Babi/Kg Karkas Kambing/Kg Telur Ayam Ras/Kg

5.800,16.000,35.000,70.000,45.000,60.000,13.500,-

Harga

Pakan Petelur Stater/Kg Pakan Petelur Grower/Kg Pakan Layer/Kg Pakan Pedaging Starter/ kg Pakan Pedaging Finisher/kg Kulit Sapi / Kg Kulit Kambing / Lembar

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

5.700,5.600,4.100,5.800,5.700,7.500,25.000,-

PERKEMBANGAN HARGA RATA-RATA BEBERAPA BAHAN POKOK PENTING DI KOTA PONTIANAK NAMA BARANG

NO.

SATUAN

HARGA

KG KG KG LITER KG KG KG KG KG KLG 400 GR/KTK KG 250 GR/BKS KG KG BKS KG KG KG KG KG KG LITER KG KG KG

6.150 6.675 10.250 12.250 8.000 70.500 20.000 31.750 16.040 7.825 24.925 4.025 900 7.125 8.500 1.175 27.000 11.250 46.250 13.750 12.250 2.375 3.000 29.350 35.000 15.500

KET.

BAHAN KEBUTUHAN POKOK 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

Beras Lokal/Kampung Beras IR64 Gula Pasir Minyak Goreng Bimoli Minyak Goreng Curah Daging Sapi Murni Daging Ayam Ras Daging Ayam Kampung Telur Ayam Ras Susu Kental Manis Putih Cap Bendera Susu Bubuk Putih Cap Bendera Jagung Pipilan Kering Garam Beryodium Tepung Terigu Segitiga Biru Kacang Kedelai Mie Instan (Indomi Rasa Kaldu Ayam) Cabe Merah Besar (Biasa) Bawang Merah Ikan Asin Teri Kacang Hijau Kacang Tanah Ketelah Pohon Minyak Tanah Telur Ayam Kampung Cabe Keriting Bawang Putih

BANK (Rp) Bank Panin Bank Muamalat Bank Centradana Kapuas BPR Lokadana

DEPOSITO RUPIAH / DOLLAR AS

Tambah Lagi yang Cedera Besok Timnas Vs Oman

Istimewa

LEPAS: Pemain depan Timnas Indonesia Boaz Salosa melepaskan diri dari tekeling pemain Australia pada kejuaraan piala Asia tahun lalu.

JAKARTA- Kekuatan tim nasional (timnas) Indonesia terancam kian berkurang. Bek kiri Isnan Ali besar kemungkinan absen saat Pasukan Garuda, julukan timnas Indonesia, berlaga kontra Oman pada lanjutan Pra-Piala Asia 2011 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, besok (6/1). Pemain asal Sriwijaya FC, Palembang, itu kembali dibekap cedera hamstring kanan pada latihan tadi malam. Bersama M. Ridwan, Isnan hanya melahap menu latihan ringan, yakni berlari mengelilingi lapangan. “Semua pemain dalam kondisi yang baik, kecuali Isnan. Dia cedera dan kami masih terus memantau perkembangannya,” kata Benny Dolo, pelatih timnas Indonesia. Isnan mengakui kondisinya tak terlalu baik dalam latihan tersebut. Cedera tersebut bukan satu-satunya yang diderita Isnan. Sebelumnya, dia juga tak berlatih optimal karena cedera pinggang saat melakoni uji coba kontra Africa Selection pada Kamis (31/12) lalu. Beruntung, kondisi penyerang Budi Sudarsono sudah

semakin membaik. Dia mulai berlatih menggunakan sepatu. Sebelumnya, Bendol, sapaan karib Benny Dolo, khawatir Budi tak bisa tampil karena cedera engkel kanan. Tak hanya dipusingkan dengan kondisi pemain, latihan timnas di SUGBK itu sempat bermasalah. Pihak pengelola nyaris tidak mengeluarkan izin karena belum menerima permintaan penggunaan stadion secara tertulis. “Secara lisan, sebenarnya kami sudah menyampaikan kepada pihak pengelola untuk menggunakan SUGBK. Tapi ternyata itu tidak cukup karena pengelola butuh bukti tertulis,” ujar Rahim Sukasah, Ketua Badan Tim Nasional (BTN). Sementara itu, Claude Le Roy, pelatih Oman, mulai buka suara kekuatan tuan rumah. “Jika Boaz (Solossa) dan Bambang (Pamungkas) diturunkan, timnas Indonesia bisa cukup membahayakan. Tapi, secara keseluruhan saya siap dengan tim saya,” ujar Le Roy. Kedatangan beberapa pemain yang merumput di liga profesional juga cukup melegakan le Roy. (vem/diq)

PAL Tidak Mau Kalah Dongkrak dengan Siapkan Program Bonus Raksasa Songsong Asian Games dan SEA Games JAKARTA - Menegpora Andi Alifian Mallarangeng beberapa kali menegaskan bahwa pemusatan latihan nasional ke depan akan satu pintu saja. Namun, hal itu tidak menyurutkan tekad Program Atlet Andalan (PAL) menyusun rencana menghadapi dua multieven pada 2010 dan 2011. Seperti halnya KONI/KOI yang akan memulai pelatnas bulan depan. Seperti halnya KONI/KOI, PAL kni mulai menyusun rencana untuk menghadapi Asian Games XVI/2010 Guangzhou dan SEA Games XXVI/2011 yang diselenggarakan di empat kota di Indonesia. PAL merasa berhak menyelenggarakan program persiapan menghadapi dua multieven itu demi melanjutkan program yang telah disusun menjelang SEA Games XXV/2009. “Saya anggap PAL jalan terus. Karena selama ini tidak ada keputusan pembubaran dari Kemeneg-

Belum adanya pora,” tegas Ketua laporan akhir taUmum PAL Achhun dan temu muka mad Sutjipto. dengan pengurus Sebagai bentuk PB itu membuat keseriusan PAL Cipto, sapaan karib menghadapi dua Achmad Sutjipto, multi even itu, pebelum bisa menukan depan mereka turkan rencana akan melakukan taktis ke depan. Pipertemuan dengan haknya baru mempengurus besar beberkan rencana (PB) masing-masAndi Mallarangeng dan wacana dari ing cabang olahraga. Pokok bahasan utamanya penyusunan program dua tahun adalah membuat konsensus dan ke depan dan peninjauan kembali komitmen menghadapi Asian prosedur seleksi atlet. Penyusunan program itu nantinya dijabarkan Games dan SEA Games. “Saat ini atlet sedang me- untuk menyusun rencana prestasi, masuki masa transisi aktif dan penyusunan skuad, dan pemetaan konsolidasi internal. Kami juga cabor potensial. Dasarnya hasil masih harus menyiapkan lapo- dari SEA Games XXV lalu. ”Ke depan, tak hanya atlet berran akhir tahun program lalu,” ujar pria yang pernah menjabat pengalaman yang kami rekrut tapi sebagai kepala staf angkatan laut juga mereka yang belum teruji melalui kompetisi internasional (KASAL) itu. Dalam pertemuan itu, PAL bisa mengikuti seleksi melalui tes akan membantu PB untuk me- atau prekualifikasi,” beber Tjipto. nyusun anggaran keuangan untuk Pada selection policy sebelumdua tahun ke depan. Nantinya, PB nya, PAL hanya merekrut atlet diharapkan mengajukan dana se- yang sukses menyumbangkan cara langsung kepada pemerintah. medali emas pada multieven terAgar PB bisa langsung menikmati tentu atau beberapa single even. (vem/ang) kucuran dana dari pemerintah.

B a d a n Ti m Rp 25 juta perpeNasional (BTN) main. Biasanya, sudah sejak lama nilai yang ditawarmenjamin karir kan tak sebesar itu. Benny Dolo aman Hanya berkisar Rp sebagai pelatih Tim 100-200 juta untuk Nasional (timnas). satu tim. Apapun hasil yang Jika dikalkulasi dituai Bambang PSSI harus menyPamungkas dkk iapkan Rp 575 juta pada lanjutan babak bagi 23 pemain, kualifikasi grup B belum termasuk keBenny Dolo Piala Asia 2011. pada jajaran pelatih. BTN malah tak menutup ke- ”Syaratnya timnas harus menang, mungkinan untuk “meminjam” berapapun skor yang dicetak,” Bendol, sapaan karib Benny Dolo, ujar Rahim Soekasah, ketua pada laga terakhir Pra Piala Asia BTN. di Australia Maret mendatang. Besarnya bonus yang ditawarMaklum, akhir Januari nanti kon- kan itu baru kali ini diberikan trak Bendol bersama BTN usai. PSSI. Maklum belum sekalipun Malah posisi Bendol semakin timnas menuai kemenangan danyaman. Segala langkah diambil lam Pra Piala Asia kali ini, baik untuk membangkitkan motivasi di pertandingan kandang ataupun pemain guna menuai kemenan- tandang. Jika tak menuai kekelagan pada laga kontra Oman hari han, hasil paling baik menahan ini di Stadion Utama Gelora imbang lawan. Bung Karno (SUGBK), Senayan, Sementara itu Widodo C. PuJakarta hari ini. Salah satunya tra, pemain nasional era 1990an BTN memberikan iming-iming berpesan agar pemain tak memibonus yang bernilai sangat besar. kirkan uang lebih dahulu. (vem)

Renang Paling Awal

PENETAPAN HARGA TANDAN BUAH SEGAR (TBS)

• • • • • • • •

15

Luar Negeri Kualitas A

Sumber Data : Dinas Perindag Prop. Kalbar

1 bulan (%) 8,00

3 bulan(%) 8,00

6 bulan (%) 8,00

12 bulan (%) 8,00

-8.25 7,5%

-8.25 8.5%

-8.25 9,5%

-8.25 10,5% * (Nisbah utk Nasabah)

Pelatnas Proyeksi Asian Games XVI/2010

Cabor Proyeksi Asian Games 2010 1. Atletik 2. Angkat besi 3. Panahan 4. Voli pantai 5. Bulu tangkis 6. Renang 7. Boling 8. Judo

JAKARTA - Gerak cepat dilakukan KONI menyongsong Asian Games XVI/2010 Guangzhou. Menyambut even yang akan diselenggarakan pada 12-27 November itu, mereka akan segera menggelar pemusatan latihan nasional (pelatnas). Targetnya paling lambat 1 Februari nanti pelatnas mulai dilaksanakan. Hanya, KONI memberikan kekebasan kepada pengurus besar (PB) untuk memilih format latihan. “Boleh saja PB melakukan pelatnas secara tersentralisasi, desentralisasi, atau training camp di luar negeri,” ujar Mulyana, Kabid Binpres KONI, di Jakarta kemarin (4/1). Dalam perhitungan KONI, Indonesia akan tampil pada 80 nomor dari 473 yang dipertandingkan. Jumlah tersebut berasal dari 15 cabor atau sekitar sepertiga cabang olahraga yang dilombakan. Cabor yang mendapatkan kesempatan untuk mewakili Merah Putih ke Guangzhou merupakan cabor yang sukses menjadi lumbung emas pada SEA Games XXV/2009 Laos. Bulu tangkis sudah pasti mendapatkan tempat, begitu pula angkat

9. Taekwondo 10. Karate 11. Dayung (perahu naga, rowing, kanoe, kayak) 12. Wushu 13. Balap seepda 14. Catur 15. Gulat

besi, dan panahan. Selain SEA Games, hasil single event juga bisa menjadi acuan kualifikasi cabor menuju Asian Games. Diantaranya adalah dayung dan catur yang tidak diperlombakan Laos. Rencana kontingen itu lebih sedikit dibandingkan Asian Games edisi 2006 lalu. Kala itu Indonesia mengirimkan 131 atlet yang turun pada 86 nomor dari 20 cabor. Hasilnya, Indonesia mengemas dua emas, tiga perak, dan 15 perunggu. Dua medali emas itu disumbangkan Taufik Hidayat dari bulu tangkis tunggal pria dan Ryan Lalinsang dari boling. Menurut Mulyana, pelatnas bulu tangkis tak perlu dipusingkan karena sudah memiliki sentra latihan di Cipayung, Jakarta Timur. Begitu pula angkat besi, jika tidak di Lampung, Balikpapan, atau di Jakarta. Pemusatan latihan di tiga tempat itu terbukti membuahkan lima emas di

Istimemewa

TERCEPAT: Dua perenang wanita berusaha menjadi yang tercepat pada suatu kejuaraan.

SEA Games. “Tinggal dilanjutkan saja untuk cabor yang sudah memiliki sentra latihan,” imbuh Mulyana. Kenyataan lain dituai PP Perpani. Hingga kemarin induk cabor bidik sasaran itu belum menentukan lokasi pelatnas. “Idealnya ke Korsel sekalian, seperti persiapan Asian Games lalu. Tapi, mayoritas atlet terdaftar sebagai anak sekolahan, itu cukup menjadi ganjalan,” ujar Leane Suniar, kabid binpres PP Perpani. Untuk mendapatkan kepastian pelaksanaan program latihan itu, KONI akan berkoordinasi dengan ke-15 induk organisasi pekan ini. Di antara beberapa PB yang berani memastikan menggeber pelatnas tersentralisasi adalah cabor akua-

tik. Mereka akan menjadi cabor pertama yang melakukan pelatnas. Sebab, mulai 10 Januari nanti PB PRSI akan memulai memoles atlet mereka di National Aquatic Center, Cisarua, Bogor. Hari ini mereka mendahului program pelatnas dengan konsolidasi internal antara atlet, pelatih, dan psikolog di Bali. “Kami tidak mau saling menunggu, lebih baik mencuri start untuk meraih hasil memuaskan,” ujar Tony Sastramihardja, sekjend PB PRSI. Target PRSI memang tak muluk. Mereka mematok bisa membawa pulang dua medali perunggu. “Tapi even ini penting untuk persiapan sebelum SEA Games 2011 nanti,” imbuh Tony. (vem/ang)


cmyk

TOTAL SPORT

16

Pontianak Post Rabu 6 Januari 2010

TAMPIL IMPRESIF LAGI Thunder Kalahkan Bulls, Menangi Duel Player of The Week

Kim Clijsters

Clijsters Belum Berkeringat +

+

BRISBANE - Momentum comeback petenis Belgia Kim Clijsters berlanjut di Brisbane International. Ditempatkan di unggulan pertama, petenis yang baru beberapa bulan kembali ke pentas tenis profesional itu merebut tiket ke perempat final. Itu setelah di babak kedua kemarin dia mengalahkan Alicia Molik 6-0, 6-3. Dilihat dari skornya, Molik sama sekali tidak menyulitkan Clijsters sepanjang set pertama. Baru di set kedua dia bisa mematahkan servis Clijsters, tepatnya pada game ketiga. Merasa mendapat momen, Molik ngebut dengan menyapu dua game selanjutnya, sehingga wakil tuan rumah tersebut berbalik unggul 3-2. Namun, itulah usaha terakhir Molik untuk menumbangkan Clijsters. Juara AS Terbuka 2009 itu tak terbendung dalam tiga game berikutnya, dan menyelesaikan set kedua dalam waktu 35 menit. Total, pertandingan kemarin dia tuntaskan dalam tempo tepat satu jam. Dengan kemenangan dua set itu, berarti Clijsters belum kehilangan satu set pun untuk mengamankan tiket ke perempat final. Pada pertandingan perdana, Clijsters juga menang dua set langsung atas Tathiana Garbin. “Kunci utamanya adalah membaca servisnya. Dan menurut saya, arah servis dia (Molik, Red) cukup mudah dibaca. Padahal sebelum bertanding saya sempat mencemaskan faktor itu,” tutur Clijsters sebagaimana dikutip AFP. ”Apa yang saya khawatirkan terjadi pada babak kedua. Itu adalah salah satu tembakan terbaiknya. Tapi, saya sudah nyaman dengan permainan saya, dan saya tetap memberi tekanan padanya. Akhirnya saya bisa merebut kembali game keenam,” paparnya. Lolosnya Clijsters ke perempat final membuka peluang terjadinya all Belgian final versus Justine Henin. Kompatriot Clijsters yang juga baru comeback itu baru lolos ke babak kedua. Di atas kertas, Henin mampu menyusul Clijsters ke delapan besar lantaran lawannya hanya petenis kualifikasi Sesil Karantantcheva. Clijsters mengaku senang jika dia bisa berhadapan dengan mantan petenis nomor satu dunia tersebut di partai puncak. Namun, sang mama juga optimistis dia mampu mengalahkan Henin. Ibu Jada Ellie itu sudah mempelajari permainan Henin dari televisi. ”Menurut saya, dia (Henin, Red) masih sangat mengesankan,” puji Clijsters. ”Pergerakannya masih bagus sekali. Dia seperti tidak pernah meninggalkan tenis. Di televisi saja dia terlihat cepat dan kuat. Dan saya asumsikan, waktu saya menghadapi dia di lapangan, itu juga yang akan terjadi,” tambahnya. Sebelum sama-sama istirahat dari tenis, kedua wanita itu sudah bertemu 11 kali. Henin unggul tipis dengan enam kali menang. Lawannya di babak pertama turnamen ini, Nadia Petrova, cukup yakin Henin bisa memperpanjang keunggulan. Namun, Molik berpendapat sebaliknya. ”Clijsters masih petenis dengan performa yang sama sebelum dia berhenti pada 2007. Tekniknya tetap terjaga, demikian pula staminanya. Dia meninggalkan olahraga ini saat berada di puncak, dan menurut saya dia masih di level yang sama,” ulas Molik. Clijsters sendiri mengaku belum kehilangan momentum sejak comeback musim panas lalu. Menjelang musim kompetisi 2010, dia mengasah penampilan di Jerman dengan melawan petenispetenis pria. Itu penting untuk mengukur stamina. ”Setelah beberapa pekan berlatih di liburan musim dingin, saya siap memainkan semua pertandingan di sini,” jelas Clijsters. ”Saya suka latihan. Tapi kalau saya merasa siap, saya ingin segera main. So, saya sangat bersemangat menantikan pertandingan demi pertandingan,” lanjutnya.(na/ang)

cmyk

CHICAGO - Awal pekan kesebelas NBA musim 2009-2010 benar-benar menjadi milik forward Oklahoma City Thunder Kevin Durant. Kemarin WIB, dia dinobatkan sebagai player of the week wilayah barat. Dari wilayah timur, gelar pemain terbaik mingguan direbut oleh Derrick Rose, guard Chicago Bulls. Beberapa saat setelah pengumuman itu, Thunder dan Bulls bertemu di United Center, Chicago. Durant mempertegas bahwa dirinya adalah pemain terbaik pekan ini dengan mengantarkan timnya mengalahkan tuan rumah dengan skor 98-85. Dalam laga itu, Durant sebenarnya tidak tampil maksimal. Untuk kali pertama dalam delapan pertandingan terakhir, dia tidak mencetak 30 poin. Kemarin WIB, dia hanya mendulang 25 poin. Dia kalah dari Russell Westbrook yang menjadi pendulang poin tertinggi bagi Thunder dengan 29 poin. Namun, hal itu tidak mengecilkan peran Durant bagi kemenangan timnya. Delapan rebound plus tiga assist mampu mendongkrak, serta kepemimpinannya di lapangan membuat Thunder mampu menaklukkan Rose dkk. ”Saya tidak harus mencetak 30 poin untuk merebut kemenangan,” kata Durant sebagaimana dilansir Associated Press. ”Yang kami lakukan adalah terus menyerang. Kami membagi bola ke semua teman, itu adalah permainan tim yang baik,” katanya. Dengan kemenangan kemarin, Thunder membukukan rekor menang kalah 19-15. Rekor yang tidak istimewa. Namun, melihat catatan Thunder sebagai tim termuda di NBA musim ini, itu adalah prestasi yang membanggakan.Apalagi, dalam beberapa pertandingan terakhir mereka tampil impresif. Dalam lima pertandingan terakhir, mereka menang empat kali. Dalam periode itu, Durant membukukan rata-rata 32,4 poin per pertandingan. Produktivitas Durant itu semakin mendekatkan dia dengan predikat superstar NBA. Padahal, musim ini dia baru melakoni tahun ketiga di NBA. Besar peluangnya untuk menjadi seperti LeBron James maupun Kobe Bryant dalam beberapa tahun ke depan. Catatan tambahan, salah satu rekor James yaitu membukukan 30 poin dalam tujuh pertandingan beruntun pada November 2007 berhasil disamai Durant pekan ini. Dari kubu Bulls, Rose juga tidak tampil maksimal. Jika dalam tiga pertandingan terakhir dia membukukan rata-rata 26,7 poin per pertandingan, kemarin WIB dia hanya mendulang 19 poin. Center Joakim Noah menjadi pendulang poin tertinggi kedua

NBA

Jonathan Daniel/Getty Images/AFP

THUNDER UNGGUL: Pemain Oklahoma City Thunder, Russel Westbrook berusaha memasukkan bola saat berhadapan dengan Chicago Bulls di United Center di Chicago-Illinois. Thunder unggul atas Bulls, 98-85

dengan 14 poin dan 14 rebound. ”Kami kalah karena tampil buruk pada kuarter ketiga,” keluh Noah. Sampai awal kuarter ketiga, Bulls masih memimpin dengan skor 56-49. Namun, sejak saat itu perolehan poin mereka macet. Sebaliknya, Thunder Westbrook dan Durant terus mendulang poin. Ketika kuarter ketiga menyisakan 6 menit 38 detik, Thunder telah unggul 64-60. Sementara itu Miami Heat memaksa Atlanta Hawks menelan kekalahan. Dalam lanjutan kompetisi NBA, Heat memetik

Australia Jaga Asa PERTH - Australia menjaga kans menembus final Piala Hopman 2010. Tuan rumah yang diperkuat petenis kawakan Lleyton Hewitt dan Samantha Stosur memetik kemenangan pertama dengan mengalahkan Amerika Serikat dengan skor 2-1 kemarin (5/1). Stosur membuka kemenanganAustralia dengan mengalahkan perempat finalis grand slam AS Terbuka Melanie Oudin 6-2, 6-4. Hewitt mengunci kemenanganAustralia dengan mengandaskan John Isner 6-1, 7-5. Dalam partai ketiga yang sudah tidak menentukan, pasangan Oudin/Isner mengalahkan mereka melalui super tie break 6-2, 1-6 (5). “Saya bermain sangat bagus hari ini, so saya sangat gembira,” ucap Stosur sebagaimana dikutip Associated Press. “Beberapa bulan terakhir saya bekerja keras mengasah kekuatan servis saya, dan saya mulai melihat peningkatan yang signifikan. Saya sudah semakin konsisten,” lanjut petenis 25 tahun tersebut. Performa Stosur benar-benar memuaskan fans tuan rumah yang memenuhi Burswood Entertainment Complex, Perth. Dia tampil prima, membukukan 14 ace, dan sama sekali tidak memberi kesempatan buat Oudin untuk mengembangkan permainan. Hanya 70 menit waktu yang diperlukan Stosur untuk mengakhiri perlawanan gadis 18 tahun tersebut. Hewitt juga cukup mengesankan, meski dia harus bekerja keras di babak kedua. Saat itu, Isner mulai nyaman dengan permainannya dan terus menyamakan kedudukan. Namun, Hewitt merebut game ke-11 yang sangat krusial, dan berlanjut merebut game terakhir. “Saya juga main bagus. Tapi harus saya akui, John (Isner) sangat menyulitkan saya. Dia selalu menyulitkan buat semua orang. Dia pernah menekan Roger Federer dan mengalahkan Andy Roddick,” papar Hewitt. “Kunci menghadapi dia adalah sabar. Saya merebut dua game terakhir dengan memberikan rally-rally panjang dan menunggu dia membuat kesalahan. Itu sulit sekali,” lanjutnya. Namun, ujian terberat Stosur dan Hewitt baru dihadapi di laga terakhir, yakni Spanyol. Negeri Matador yang diwakili Maria Jose Martinez Sanchez dan Tommy Robredo sudah mengumpulkan dua kemenangan, yakni atas AS dan Rumania. Tuan rumah baru bisa lolos ke final jika mengalahkan pasangan tersebut. Rekor Spanyol di penyisihan grup A cukup mentereng. Sanchez dan Robredo menyapu bersih kemenangan di enam pertandingan, dan hanya kehilangan satu set. Kemarin, mereka kembali membabat Rumania 3-0, meskipun sedikit berbau keberuntungan.(na/ang)

+

kemenangan 92-75 sekaligus memberikan Hawks kekalahan keempat secara beruntun. Hasil itu pun tak lepas dari penampilan gemilang Dwyane Wade dan Michael Beasley. Melakoni partai kandang di American Airlines Arena pada Selasa (5/1/2010) WIB, Heat yang dipimpin oleh Dwyane Wade tampil mendominasi pertandingan. Heat berhasil mencetak nilai dari tujuh tembakannya sehingga memimpin 15-2 sebelum mengakhiri kuarter pertama dengan 30-14 atas Hawks.(na.ang) Lleyton Hewitt

Download Formulir Honda DBL Pontianak Post 2010 di Internet PONTIANAK - Panitia Honda DBL Pontianak Post 2010 memudahkan tim basket SMA untuk mendapatkan formulir pendaftaran. Selain bisa didapatkan di Graha Pena Pontianak, formulir DBL bisa juga didapatkan melalui internet dengan cara men-download melalui situs www.dblindonesia.com. “Langkah ini kami siapkan bagi tim basket SMA yang berada di luar Kota Pontianak. Silakan mengambil formulir pendaftaran di situs www.dblindonesia.com. Caranya sangat mudah,” kata Budi Darmawan, Koordinator Divisi Event Organizer Pontianak Post. Tak hanya formulir, lanjut Budi. Di situs tadi juga tersedia regulasi Honda DBL Pontianak Post 2010. Setelah formulir di isi lengkap dan persyaratannya sudah dipenuhi se-

muanya, silakan kirim berkasnya ke Graha Pena Pontianak, Divisi Event Organizer Pontianak Post, Lt V.

Dijelaskan Budi, kompetisi basket pelajar di Indonesia DBL kembali memasuki babak baru. Beberapa

tim basket sekolah yang menjadi kandidat peserta babak utama dan tim basket kandidat peserta babak penyisihan diharapkan melakukan pendaftaran secara resmi sebelum berlaga agar proses administrasi bisa berjalan dengan baik. Situs www.dblindonesia.com, kata Budi, adalah website resmi DBL selain www.deteksibasketball.com yang digunakan untuk membantu menyosialisasikan kegiatan olahraga basket terbesar antar pelajar di Indonesia. Untuk tahun ini ada ratusan calon peserta yang akan mengikuti babak penyisihan untuk mendapatkan kuota yang telah disediakan. Dari kompetisi ini selain diharapkan mampu memupuk rasa sportivitas diantara pelajar Indonesia, juga diharapkan dapat melahirkan pemain

basket masa depan. Dukungan dari segenap lapisan masyarakat adalah motivasi yang sangat besar atas berlangsungnya kompetisi ini. Untuk formulir pendaftaran DBL yang ada pada www.dblindonesia. com, ada beberapa bagian yang harus didownload. Beberapa wilayah telah dibagi untuk mempermudah regulasi serta keberlangsungan event tahunan ini. Diharapkan para calon peserta segera menyiapkan data diri dan persyaratan yang telah diajukan. Selain itu setiap tim diharapkan segera mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin karena kompetisi akan semakin ketat dengan semakin banyak kemunculan sekolah yang memiliki pemain yang berbakat. Beberapa program juga telah disiapkan untuk menunjang kemeriahan acara ini. (wah)

+


Metropolis Rabu 6 Januari 2010

Pontianak Post

17

Minta Tak Lewat Calo Kepala BP2T Kota Pontianak, M Akip mengatakan bagi masyarakat PONTIANAK - Peyang ingin mengurus merintah Kota Pontianak izin harap datang sendiri membuat terobosan satu ke BP2T. Jangan melalui pintu dalam mengurus calo. Bahkan, imbauan izin mendirikan bangutersebut juga disampainan mulai tahun lalu. kan secara tertulis. Hasilnya, sebanyak 732 Pada dinding depan berkas pengajuan pemdekat pintu masuk rubuatan IMB diterima ang pelayanan, terdaBadan Pelayanan Perpat sebuah kertas berisi izinan Terpadu, yang imbuan kepada warga menjadi pintu masuk agar tidak menggunapengurusan izin. kan calo. M. Akip Dengan program pen”Datang saja sendiri. gurusan izin satu pintu, termasuk Pengurusan izinnya tidak sulit karepembuatan IMB, memudahkan na sudah satu pintu, termasuk IMB,” masyarakat. kata Akip, Selasa (5/1).

Urus Izin Satu Pintu

Untuk prosedur pengajuan IMB, warga bisa datang ke loket pelayanan di BP2T dengan membawa persyaratan. Adapun syaratnya yaitu fotokopi sertifikat tanah, KTP, pajak bumi banunan berjalan 2009 yang masih berlaku, dan sketsa lokasi untuk memudahkan tim teknis ke lapangan. Setelah berkas lengkap, pemohon mengambil formulir di loket tersebut. Setelah diisi dan diperiksa petugas loket, seluruh berkas dikirim ke instansi teknis yakni Dinas Tata Ruang dan Perumahan. Nantinya petugas instansi teknis turun langsung ke lapangan untuk melakukan pemeriksaan. ”Nantinya, berkas dikembalikan lagi ke BP2T Ke Halaman 23 kolom 1

Raskin Berkurang Dua Kilogram SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST

SERIBU TAHUN: Sales Promotion Girl tengah memperlihatkan ginseng asal Tiongkok yang berusia 1.000 tahun. Ginseng yang dipamerkan di Ayani Mega Mall ini dihargai Rp350 juta.

PEKERJAAN UMUM

Dilelang Rp70 Miliar TOTAL anggaran Dinas Pekerjaan Umum Kota Pontianak mencapai Rp143,66 miliar. Namun secara fisik yang dilelangkan hanya sekitar Rp70 miliar. ”Dari total anggaran, ada dimasukan dana hibah Rp34,8 miliar. Namun belum ada kepastian karenamasih menunggu proses DIPA dari pusat,” kata Kepala Dinas PU Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, Selasa (5/1). Edi Kamtono Ada juga dana yang dititipkan ke Dinas PU sebesar Rp10 miliar dan proyeknya tidak terlaksana, serta dana luncuran . ”Sehingga total secara fisik yang dilelangkan hanya Rp70 miliar,” ungkap Edi. Penggunaan anggaran tersebut diantaranya unyuk drainase dan air bersih Rp27 miliar, biaya luncuran pembangunan gedung terpadu Rp5 miliar, Pasar Cempaka Rp800 juta, masjid di komplek kantor walikota Rp800 juta, Pasar Teratai Rp8 miliar, Pasar Kemuning Rp4 miliar, dan Gedung Balai Prajurit di Jalan Sungai Raya Ke Halaman 23 kolom 1

Jalan Akses Babat HL Gambut SUNGAI RAYA – Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri di Desa Pulau Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya diduga telah merambah hutan lindung gambut sepanjang 1,8 kilometer. Anggota DPRD Kubu Raya Darmawansyah H. Machmud mengaku geram dengan dugaan ini. Pihaknya telah menerima laporan dari warga terkait program tersebut. proyek PNPM desa yang membuat jalan tembus menuju Jalan Transkalimantan diduga telah membabat hutan lindung gambut. ”Kita respon pembukaan akses jalan itu. Tetapi, kami kurang setuju jika hutan lindung gambut dibabat,” katanya, Selasa (5/1). Pihaknya sudah turun ke lapangan terkait proyek

PNPM jalan tembus Desa Pulau Limbung – Transkalimantan yang panjangnya 20 km. Namun tahap awal dikerjakan sepanjang delapan kilometer. Proyek ini, sudah dikerjakan sekitar tiga km. Dari arah pinggiran Sungai Kapuas sepanjang 1,2 km berupa areal hak penggunaan lain. Sisanya sepanjang 1,8 km masuk kawasan hutan lindung gambut. ”Itu yang kita persoalkan. Meski bersifat aspirasi, sebelum dikerjakan haruslah diteliti menyeluruh,” ucapnya. Menurut Darmawansyah, persoalan itu sudah disampaikan pada pemerintah kabupaten. Jika diperlukan, pihaknya akan membentuk panitia khusus terkait dana PNPM untuk jalan akses itu. “Kita ingin masalah ini Ke Halaman 23 kolom 1

PONTIANAK - Pembagian beras bagi masyarakat miskin di Pontianak akan dilaksanakan pada bulan ini. Sekda Kota Pontianak, Toni Herianto mengatakan terjadi perubahan jumlah yang disalurkan dari 15 kilogram menjadi 13 kilogram setiap bulan per rumah tangga sasaran. ”Hari ini launching penyaluran razkin di Bandung. Untuk Pontianak juga direncanakan bulan ini. Perubahan beras yang diterima adalah kebijakan pemerintah pusat. Daerah hanya menerima,” ungkap Toni, kemarin. Saat ini pemerintah daerah juga

sedang menunggu pedoman baru terkait penyaluran raskin. Jumlah penerimanya tetap sama seperti tahun sebelumnya, yakni 18.228 rumah tangga sasaran. Tidak ada penambangan ataupun pengurangan sedikit pun. ”Jumlah yang disalurkan setahun tetap sama yaitu 156 kilogram per RTS. Karungnya tetap 15 kiogram tetapi isinya 13 kilogram. Ini sudah kebijakan dari pusat,” kata Toni. Agar tidak terjadi masalah dalam penyaluran, Pemerintah Kota Pontianak membentuk tim. Tim bertugas menyosialisasikan penyaluran

raskin. Karena terdapat beberapa perubahan. Menurut Kabid Pelayanan Publik Bulog Kalbar, Edi Sukardi, salah satu perubahan adalah jangka waktu penyaluran. Tahun sebelumnya, penyaluran dilakukan hingga November. Namun tahun ini ada kebijakan baru, penyalurannya selama 10 bulan hingga Oktober. ”Pada bulan terakhir tersebut, beras yang dibagikan sebanyak 21 kilogram,” kata Edi. Beberapa lurah dan camat merasa khawatir dengan pembagian beras pada bulan terakhir. Seperti Ke Halaman 23 kolom 1

MUJADI/PONTIANAK POST

BONGKAR LAGI: Proyek pipanisasi di Jalan Veteran dibongkar lagi. Padahal jalur ini menjelang pergantian tahun, baru saja diperbaiki.

Bekelit Tanjidor; Alat Musik Tradisional yang Minim Regenerasi

Bermain Hingga Tak Sanggup Gendong Bass Drum Musik tanjidor belum punah. Musik ini kerap mewarnai perhelatan yang bernuan­sa tradisional. Hadir saat menyambut tetamu datang. Apa yang membuat musik tanjidor bertahan di era digital ini? Sampai kapan pemusiknya mampu bertahan bermain tanjidor?

SUTAMI Pontianak

Ilustrasi kekes

TANJIDOR dimainkan secara berkelompok. Satu kelompok biasanya berjumlah enam orang. Suara khasnya mengundang perhatian warga. Berpakaian khas Melayu, pemusik tanjidor mampu menggelegarkan satu perhelatan. Inilah yang terjadi pada penutupan MTQ

MUJADI/PONTIANAK POST

BERTAHAN: Musik tanjidor tetap bertahan, walaupun diterpa musik modern. Di acara perkawinan, masih banyak dijumpai terkadang “berdampingan” dengan group musik modern.

Pontianak Timur di Banjar Serasan. Gema musik tanjidor menyambut kedatangan Wakil Walikota Pontianak Paryadi. Ia datang untuk menutup perhelatan yang berlangsung sejak dua hari lalu. Jiwa seni mengalir pada Zamani. Lelaki 51 tahun ini telah bermain tanjidor sejak 1990. Ia pun mengajak beberapa temannya. “Kami namakan kelompok ini dengan Alun Kapuas,” kata Zamani. Teman-temannya mempercayai Zamani sebagai pemimpin. Zamani menuturkan, bermain tanjidor itu tumbuh karena panggilan jiwa seni. Meski tidak bisa dijadikan sebagai mata pencaharian utama. “Jadi masih semi profesional,” kata Zamani. Kelompoknya tampil bila ada panggilan dari orang yang melaksanakan pesta. Paling sering tampil pada pesta perkawinan. “Tetapi itu dulu karena sekarang orang lebih memilih organ tunggal,” kata Zamani. Namun itu tidak memadamkan semangatnya bermain tanjidor. Meski dari sisi usia, Ke Halaman 23 kolom 1


METROPOLITAN

22

Pontianak 3 Juni 2008 Pontianak Post Post RabuRabu 6 Januari 2010

lensa

Izin Permainan, Terindikasi Perjudian

Datangkan Rudi Choirudin TIM Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Pontianak menggelar berbagai kegiatan dalam menyongsong Hari Kesatuan Gerak PKK ke-37. Salah satunya mendatangkan koki ternama Rudi Choirudin. Ketua TP PKK Kota Pontianak Lismaryani Sutarmidji mengatakan kegiatan dilaksanakan selama tiga hari, mulai 16 sampai 18 Januari mendatang. Hari pertama diawali dengan Lismaryani Sutarmidji penyampaian hasil rapat koordinasi oleh TP PKK Propinsi Kalimantan Barat di gedung Pontianak Convention Center (PCC). ”Dilanjutkan dengan demo masak oleh Rudi Choirudin, koki ternama yang didatangkan dari Jakarta,” ujar Lismaryani usai rapat persiapan HKG-PKK ke-37, Senin (4/1) di rumah jabatan Wali Kota Pontianak. Keesokan paginya, 17 Januari dilaksanakan gerak jalan santai dimulai dari PCC. Pada hari yang sama juga dilaksanakan pembukaan Pameran Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) oleh Gubernur Kalbar Cornelis. Ada juga lomba Cerdas Cermat Kadarkum dan 10 program pokok PKK, Lomba Cedas Cermat Calistung, serta Lomba Mengisi Buku KMS. Kegiatan Acara Malam Ramah Tamah juga digelar di PCC pada malam harinya, pukul 19.00 WIB. Sebanyak 750 orang diperkirakan hadir dalam acara tersebut. ”Puncak acara pada 18 Januari. Rencananya digelar penilaian lomba nasi tumpeng, kue tradisional, jajanan pasar, dan minuman khas daerah,” kata Lismaryani. Kepala Bagian Humas, Protokol, dan TU Pimpinan, Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Lazuardi, mengatakan bahwa kegiatan ini adalah agenda tahunan. Pada tahun lalu, Kota Pontianak berhasil meraih juara pada beberapa lomba.Yakni juara I Stand Pameran Produk UP2K-PKK, juara I lomba mengisi buku catatan di kelompok Dasa Wisma, serta juara II lomba Cerdas Cermat Calistung. ”Kota Pontianak juga sebagai juara III lomba Pelaksanaan Terbaik 10 Program PKK pada Kelurahan Sungai Jawi Luar, dan juara harapan II lomba kreasi aneka kue/snack dengan bahan dasar buah sukun,” kata Lazuardi. (uni)

SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST

ANGIN KENCANG: Mobil melintasi baliho yang tumbang terkena angin kencang persis di depan Gedung DPRD Kota Pontianak kemarin (5/1). Angin kencang juga menumbangkan beberapa spanduk dan umbul-umbul di Jalan Ahmad Yani.

Abdul Hakim, Jawara MTQ Pontianak Timur PONTIANAK — Pelaksanaan MTQ tingkat Kecamatan Pontianak Timur di masjid Al-Falah, Kelurahan Banjar Serasan, dari tanggal 2 hingga 4 Januari lalu telah menelorkan qori serta qoriah terbaik. Untuk kategori dewasa putra keluar sebagai juara Abdul Hakim (37) yang beralamat di Banjar Serasan. Abdul Hakim, qori terbaik kategori pria dewasa merupakan hasil keputusan dari dewan hakim. Saat ditemui Pontianak Post, Senin (5/1) malam di sela pengumuman MTQ di Masjid Al-Falah, Abdul Hakim mengatakan sangat bersyukur telah terpilih sebagai pemenang. Abdul Hakim, menambahkan, dia juga tidak lupa mengucap segala puji bagi Allah SWT. “Karena ini semua datang dan berasal dari Allah,” ujar dia. Hakim mengatakan bahwa dia

belajar mengaji telah dari sejak kecil. Bahkan sampai saat ini, Hakim mengaku bahwa dia masih tetap belajar. Inti belajar ilmu membaca al-Quran adalah takzim dengan guru. “Takzim itu perlu sebagai tanda bakti murid kepada guru,” kata Hakim. Menurutnya, hasil yang ia raih sekarang sepenuhnya merupakan tempaan di masa silam. “Mengisi tempayan air di rumah guru ngaji menjadi keseharian sewaktu masih belajar. Tapi semua itu dilakukan dengan rasa ikhlas. Tanpa ada rasa terpaksa. Dan dilakukan secara bergotong-royong dengan kawan yang sama-sama menimba ilmu Quran,” kenang Hakim. Sebelum mengikuti ajang ini, Hakim menceritakan bahwa ia mempersiapkan diri dengan melakukan latihan intensif selama sebulan penuh di kediamannya. “Secara kompetisi

memang ada menang dan kalah. Tetapi dalam seni membaca Al-Quran kesucian hati paling utama,” Hakim yang juga merupakan salah satu guru mengaji di Kampung Kapur, Kecamatan Pontianak Timur, dengan murid sebanyak 20 orang. Menurut Hakim, seni membaca tidak sekadar menjadi ajang perlombaan, tetapi merupakan bentuk pembumian Al-Quran. Ketika saat tampil di panggung MTQ, Hakim mengatakan bahwa mentalitas ikut mempengaruhi penampilan Qori. Untuk mengasah mental, selain sering ikut pertandingan, dapat juga melalui dengan sering menghadiri haflah-haflah Quran,” kata Qori yang memiliki cita-cita ingin berprestasi hingga ke kancah internasional ini. (stm)

PONTIANAK – Terindikasi penyalahgunaan izin usaha, Pemkot Pontianak, Poltabes Pontianak, Kejari Pontianak, dan Untan membentuk tim. Hasilnya, dari 84 mesin permainan di Kaisar Wonderland terdapat 20 nonketangkasan. Artinya, mengandung unsur judi. Tim yang terdiri dari Dinas Pariwisata, Satpol PP Kota Pontianak, Sat Intel dan Sat Reskrim Poltabes Pontianak, Fakultas Hukum dan Teknik Untan, serta Kejaksaan Negeri Pontianak memaparkan hasil investigasi, kemarin di Poltabes Pontianak. “Semuanya ada 84 unit, 64 masuk kategori ketangkasan sedangkan 20 non ketangkasan karena mengandung unsur judi. Akan kita beri tempo 45 hari dengan tiga tahap masing-masing 15 hari. Kalau tidak diindahkan baru diberi sanksi,” terang Ketua Tim Pemeriksaan permainan mesin Kaisar Wonderland, Abdul Hamid. Wakil Wali Kota Pontianak Paryadi mengatakan bahwa izin yang dikeluarkan hanya untuk mesin ketangkasan, bukan judi. Jika benar temuan tersebut, Pemkot akan memberikan imbauan dan peringatan. “Akan kita tindak sesuai aturan. Dalam memberikan izin dulunya, Pemkot memperhatikan berbagai aspek, salah satunya pengembangan investasi. Namun bukan untuk disalahgunakan,” ujarnya. Kepala Dinas Pariwisata Kota Pontianak Sunarto menambahkan, banyak tempat usaha serupa di Kota Pontianak. Dia meminta, penindakan tidak hanya dilakukan terhadap Kaisar Wonderland, tapi secara menyeluruh agar adil. “Harus diberi perlakuan sama, jangan ada yang ditindak sementara yang lain masih beroperasi,” katanya. Staf pengajar Fakultas Hukum Untan Chairul Sony mengakui bahwa peraturan daerah yang mengatur judi tidak tegas. Kalau memang hasil temuan terdapat mesin judi, tidak lagi ada peringatan. Harus langsung diambil tindakan hukum. “Dalam KUHP tidak ada peringatan, seperti diatur pada pasal 303. Kalau perda memberi waktu, artinya bertentangan dengan KUHP,” ungkapnya. Kasat Rerskrim Poltabes Pontianak Kompol Sunario memastikan bahwa terdapat praktik judi yang bukan sekadar indikasi. Kupon hasil permainan mesin dapat ditukar dengan uang. “Saya langsung perintahkan anggota menginvestigasinya. Memang ada mesin yang khusus untuk main judi, hasilnya dapat ditukar dengan uang,” tuturnya. Wakil Kapoltabes Pontianak AKBP Agus Mandarwanto mengatakan, sejak 31 Desember lalu 20 unit mesin non ketangkasan tersebut dilarang beroperasi. Tapi disinyalir hingga saat ini masih dioperasikan. “Akan kita cek lagi. Tempat usahanya silakan beroperasi karena punya izin, tapi mesin non ketangkasan harus stop,” tandas mantan Kapolres Sintang itu. (hen)

Penuntasan Masalah Sosial PLTD Siantan

LPKL Desak PLN Tekan Tingkat Kebisingan PONTIANAK—Lembaga Pemberdayaan Konsumen dan Lingkungan (LPKL) Kalbar mendesak PT PLN (Persero) Wilayah Kalbar menyelesaikan permasalahan sosial dengan masyarakat Jalan Khatulistiwa, Gang Teluk Batang, Siantan Hilir, Kecamatan Pontianak Utara, yang berdampingan dengan PLTG Siantan. Menurut Ketua LPKL Kalbar Burhanuddin Harris, sejak beroperasinya mesin PLTD Siantan terutama adanya penambahan PLTG 30 MW pada 1997, indikasi meningkatnya tingkat kebisingan di sekitar wilayah pembangkit semakin terasa. Sehingga pada waktu itu sempat direlokasi sebanyak 10 kepala keluarga (KK) warga sekitar oleh PLN sebagai pemrakarsa. Jika didasarkan pada Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor Kep.48/MENLH/11/1996, tingkat kebisingan tersebut tidak boleh melampaui 55 desibel. “Pihak PLN seharusnya pada waktu itu melakukan pendeteksian sampai sejauh mana area terpaparnya tingkat kebisingan tersebut

dan menyosialisasikan kepada warga setempat secara transparan sebagai bagian dari penanggulangan masalah,” katanya. Dengan tingkat kebisingan melampaui batas toleransi, akibatnya mengganggu kesehatan terutama syaraf pendengaran dan juga mempengaruhi aspek sosiopsikologis warga setempat. LPKL yang memediasi permasalahan ini mendapatkan informasi dari warga sekitar bahwa tingkat kebisingan yang ditimbulkan sudah sangat mengganggu. Kondisi ini baru dibicarakan dengan DPRD Kota Pontianak pada 2006, dengan melibatkan LSM kekonsumenan yang pada waktu itu diwakili Lembaga Pemberdayaan Konsumen dan Lingkungan (LPKL) Kalbar. Pada tahun yang sama, Universitas Tanjungpura (Untan) melakukan pengujian tingkat kebisingan di wilayah sekitar PLTD Siantan. Hasilnya, tingkat kebisingan sudah melampaui ambang batas yaitu berkisar 59 desibel. “Hal ini diketahui juga pihak PLN Kalbar,” katanya. “Warga Gg Telok Batang seba-

gai kelompok warga yang paling dekat dengan lokasi pembangkit PLTD dan dimediasi oleh kami telah puluhan kali bertemu dengan PLN, namun sampai sekarang tidak mampu membawa hasil yang memuaskan sampai menjelang akhir 2009,” katanya. Pertemuan terakhir yang dihadiri seluruh komponen terkait yaitu masyarakat, LPKL Kalbar, BLH Kota Pontianak, PLN, Kelurahan, Kecamatan Siantan, dan Untan dilaksanakan pada 21 April 2009. Menurut Burhan, semua pihak sepakat terhadap dua opsi yaitu pertama memperbaiki isi dokumen sesuai dengan seluruh arahan yang tertuang dalam berita acara rapat teknis dan rapat komisi. Kedua, pihak pemrakarsa harus menyelesaikan permasalahan sosial dengan masyarakat, menyangkut pengelolaan terhadap dampak lingkungan yang terjadi dalam tempo yang sesingkat-singkatnya, dengan mempertimbangkan aspek ekonomis terhadap biaya yang dikeluarkan. Pihak PLN menyetujui opsi ini dengan syarat melakukan

PLTG Siantan

pengujian ulang terhadap tingkat kebisingan dan getaran tersebut pada Mei 2009, yang hasilnya ternyata tetap berkisar pada 59 desibel atau dengan kata lain tetap di atas ambang batas dan melanggar UU Lingkungan Hidup. “Jika ternyata hal ini berlangsung sejak 1997 maka pencemaran itu sudah berlangsung dan dialami warga setempat sekitar 12 tahun,” ujarnya. Menurut Burhan, dokumen Amdal hasil pengujian Nomor

660.1/96.a/BLH-PPH/2009 sekarang sudah disetujui Wali Kota pada 20 Oktober 2009, dan diserahkan kepada pihak pemrakarsa (PLN Kalbar) untuk dapat dilaksanakan sesuai opsi yang disepakati bersama. “Opsi yang sangat mungkin dilakukan PLN yakni merelokasi masyarakat yang berada disekitar lokasi kegiatan yang terkena dampak dari aktivitas operasional mesin pembangkit PLN,” katanya. (zan)


Pontianak Post

PINYUH OPINI

Rabu 2010 Rabu 63 Januari Juni 2008

23 19

UMK Pontianak 2010 Ditetapkan Rp785.000 Per Bulan

Pigura

Hamdan/Pontianak Post

SYUKURAN: Keluarga besar Depag Kab Pontianak menggelar syukuran hari Amal Bhakti Depag ke 64.

Kandepag KKR 2010 KEPALA Kantor Departemen Agama Kabupaten Pontianak Drs H Andi Dja’far Harun mengakui, wafatnya KH Abdurrahman Wahid alias Gusdur, mantan Presdien RI ke 4, Indonesia memang kehilangan sosok pemimpin agama yang memiliki ide dan pemikiran hingga mampu menyatukan umat. “Semasa almarhum menjadi Presiden, mampu menyatukan dan memandang semua agama itu baik bagi pemeluknya,” kata Kakandepag pasa saat syukuran Hari Amal Bhakti Depag ke 64 di depan jajarannya. Tak heran, pasca mangkatnya Gusdur beragam usulan disampaikan kepada pemerintah untuk mencatatkan sebagai pahlawan nasional. “Sulit mencari sosok seperti almarhum pada era sekarang ini,” aku Andi Djafar Harun. Andi Djafar menambahkan jika tidak ada perubahan mendasar 2010 ini Kandepag Kubu Raya akan dibentuk. “Insya Allah, jika tidak ada perubahan mendasar, Kandepag Kubu Raya akan diresmikan dalam tahun 2010 ini bersama Kandepag Kabupaten Kayong Utara (KKU),” katanya menjawab konfirmasi Pontianakpost. Guna mendukung kearah itu jelasnya lagi, sudah pula diresmikan MIN dan MAN Rasau Jaya yang beberapa waktu lalu dilaksanakan. (ham)

Hamdan/Pontianak Post

GOTONG ROYONG: Warga Parit Ambo’ Pinang Desa Peniti Kecamatan Segedong bergotong royong mengerjakan jalan rabat beton sepanjang 1,8 km dengan lebar dua meter dari bantuan dana Keserasian Sosial Depsos Pusat.

Parit Ambo’ Pinang Efisienkan Bantuan Depsos Bangun Jalan dan Balai Pertemuan SEGEDONG - Masyarakat Kecamatan Segedong khususnya Desa Peniti Dalam Satu merasa bahagia dan bersyukur atas masuknya bantuan Departemen Sosial (Depsos) pusat berupa bantuan dana Kesetaraan Sosial sebesar Rp200 juta. Dana tersebut diperuntukkan membangun satu unit Balai Pertemuan bertempat di Parit Ambo’ Pinang Desa Peniti Dalam Satu serta pembuatan fisik jalan gang berupa rabat beton sepanjang 1, 8 km dengan lebar dua meter. Agar dana yang diterima dapat

seefisien mungkin penggunaannya, warga yang akan melewati jalur jalan itu setiap harinya puluhan orang melakukan swakelola alias gotong royong untuk menyelesaikan jalan kelak diharapkan akan mampu memberikan dampak positif, terutama bagi para petani untuk lebih mudah membawa hasial kebun mereka untuk dipasarkan. Sebab, selama ini keberadaan jalan desa itu hanya dengan pengerasan tanah merah. Pada musim hujan maupun banjir, menjadi terkendala. “Mudah-mudahan pembuatan jalan rabat beton itu akan memberikan manfaat yang besar bagi warga setempat,” jelas Dahlan Tenaga Kesejahteraan Sosial (TKS) Keca-

matan Segedong menginformasikan kepada koran ini kemarin. “Warga merasa bersyukur atas masukannya bantuan tersebut. Sebab, selama ini jalan daerah itu memang belum tersentuh pembangunan dari APBD,” kata Dahlan. Karenanya pula, mulai dari Kepala Dusun (Kadus), Ketua RT, Ketua RW, pemuka agama dan masyarakat setiap harinya menyempatkan diri untuk bergotong royong. “Pekerja tidak digaji, karena dana yang ada memang dimaksimalkan agar bisa memberikan manfaat,” tandasnya. Kalau sistym bayar, tentu tidak memadai. Makanya, kesepakatan, jalan rabat beton itu dikerjakan dengan swakelola. (ham)

MEMPAWAH-Berdasarkan Keputusan Gubernur Kalbar No 654 tahun 2009 tentang penetapan upah minimum kabupaten (UMK) Pontianak tahun 2010 memutuskan Upah Minimum Kabupaten (UMK) Pontianak tahun 2010 sebesar Rp785.000 per bulan. UMK adalah upah bulanan terendah yang diterima oleh pekerja waktu tujuh jam sehari dan 40 jam seminggu. Bagi perusahaan yang memberikan UMK yang lebih tinggi dari ketentuan, dilarang mengurangi atau menurunkan upah. Dan khusus pada perusahaan di wilayah Kabupaten Pontianak yang membayarkan upahnya lebih rendah, agar disesuaikan dengan keputusan ini. “Bagi karyawan yang bekerja dalam sebulan hanya 21 hari UMK sebesar Rp37.380. Dan yang bekerja selama 25 hari setiap bulanya sebesar Rp31.400,” terang Drs H Bambang Setio, Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Pontianak kepada Pontianak Post, kemarin. Dengan sudah ditetapkannya Keputusan Gubernur Kalbar, maka sudah ada payung hukum menyangkut besaran UMK para karyawan harian. “Kita sama sekali tidak menampik, mungkin saja ada perusahaan yang memberikan UMK kepada karyawannya lebih tinggi dari keputusan itu,” tutur Bambang.

Yang pasti, setiap manajemen perusahaan tidak sama dalam memberikan kesejahteraan bagi karyawannya. Tentu saja dengan imbangan kinerja yang baik dan meningkat, sehinga perusahaan yang memberikan nilai plus (upah lebih) mendapatkan imbalan kinerja yang memadai, sehingga kedua belah pihak akan saling mendapatkan keuntungan.

Bagi karyawan yang bekerja dalam sebulan hanya 21 hari UMK sebesar Rp37.380. Dan yang bekerja selama 25 hari setiap bulanya sebesar Rp31.400 Drs H Bambang Setio Menyangkut ditetapkannya UMK untuk Kabupaten Pontianak tahun 2010, semustinya pula disiasati oleh Pemkab dalam memberikan upah bagi tenaga honorer yang kisaran Rp400.000 hingga Rp450.000 setiap bulannya. Namun, lebih rendah gaji (honor) yang diterima pekerja pembuang sampah. (ham)

Kubu Raya Lanscape Kalimantan Barat 4 Pemda Dituntut Percantik Jalan dan Bundaran SUNGAI RAYA—Sebagai kabupaten terbaru, Kubu Raya merupakan beranda terdepan Kalimantan Barat. Sebab, setiap penguna jasa bandara datang dan pergi pastilah melewati jalur ini. Tidak salah kalau landscape ataupun view daerah ini dikemas sebaik mungkin. ”Setidaknya sepanjang jalan melewati Kaupaten Kubu Raya harus cantik, menarik dan enak untuk dilihat,” saran Ketua Komisi C DPRD Kubu

Raya, Agus Sudarmansyah kemarin. Menurut dia Kubu Raya merupakan satu-satunya bandara regional terbesar di Kalbar. Wilayah ini mewakili wajah Kalbar dan kabupaten atau kota lain di Kalimantan Barat. “Tidak heran, kalau Kubu Raya jelek, maka akan jeleklah kesan Kalimantan Barat,” ujarnya. Dengan demikian, katanya, pada tahun 2010 sebagai tahunnya visit

Kalbar, Kabupaten Kubu Raya harus berbenah. Sebagai bagian Kalbar, Kubu Raya harus mampu menciptakan dan memberikan kesan bagus kepada tamu ketika pertama kali menginjakkan kaki di bumi khatulistiwa ini. Misalnya, kata Agus, Kubu Raya bisa menyuguhkan pemandangan menarik. Penataan taman di gerbang “Selamat Datang” dengan apik dan

rapi bisa dikemas Pemkab Kubu Raya. Pun demikian pemandangan lain bisa dikemas sedemikian rupa sepanjang jalan melewati Kubu Raya. Legislator banteng moncong putih ini lalu menyarankan dalam mewujudkan hal tersebut, Pemkab harus berpikiran terarah. Sebagai kabupaten dengan visi, misi terdepan dan berkualitas, proses kebersihan kota harus tertata. Sisi lainnya adalah harus memiliki keindahan taman. “Namun sekarang, begitu keluar Supadio, kita disuguhkan

pemandangan rumput tinggi dan tak tersentuh penataan. Tak salah setiap tahun Pemkab menganggarkan pembangunan taman, supaya daerah ini sedikit menjadi menarik,” sarannya. Agus lantas memberikan gambaran. Kawasan bundaran A. Yani II dan Trans Kalimantan sampai saat ini belum ditata. Meski belum selesai tahapan pembangunan, paling tidak kawasan strategis tersebut bisa diberdayakan sebagai lokasi teduh. Konsep taman indah bisa saja dibangun.(den)


EKONOMI laptop

Mulai Rambah Indonesia Acer Aspire One AO532h mungkin akan menjadi netbook pertama di Indonesia yang telah menggunakan prosesor terbaru dari Intel Atom. Gadget ini dise butkan mulai merambah Indonesia, mulai Januari ini. Itu terlihat dari iklan produk ini yang dipasang di sejumlah media cetak. Acer Aspire One AO532h ini, merupakan produk yang mengusung spesifikasi prosesor Intel Atom “Pine Trail” N450. Sama seperti netbook lainnya, produk ini mengusung layar 10.1 inci dengan dukungan Grafic Card Intel GMA 3150, Memori RAM 1GB dan Hardisk 250GB. Fitur lain dari Acer Aspire One AO532H di antaranya adalah 5in1 Card Reader, Webcam VGA, sarana koneksi Bluetooth dan Wi-Fi. Netbook dengan prosesor barunya ini menjanjikan performa yang lebih cepat dan baterai yang bisa bertahan sampai 8 jam lebih. Di pasar Indonesia saat ini, tersedia beberapa pilihan warna, seperti hitam, biru, merah dan silver. (syn)

Pontianak Post

Pasar Bebas ASEAN-Tiongkok Berlaku Penuh JAKARTA - Perjanjian perdagangan bebas ASEAN-Tiongkok atau ASEAN-China Free Trade Agreement (AC-FTA) melaju tak terbendung. Sebanyak 228 sektor industri yang sebelumnya akan dikecualikan tak luput untuk diperdagangkan secara bebas. Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, FTA merupakan skema kebijakan kerja sama perdagangan internasional yang sudah disepakati oleh Indonesia, termasuk dalam hal AC-FTA. ‘’Jadi, harus ditaati,’’ ujarnya di Kantor Menko Perekonomian kemarin. Hatta mengakui, dalam pelak-

sanaannya, AC-FTA memang bisa berdampak positif maupun negatif bagi sektor industri di Indonesia. Untuk itu, pemerintah bersama pelaku usaha memetakan dan menemukan adanya potensi pelemahan industri dalam negeri terhadap 228 subsektor industri. ‘’Karena itu, kami sudah mengirim notifikasi dalam rangka AC-FTA untuk penundaan pemberlakuan tarif bea masuk nol persen pada 228 pos tarif,’’ katanya. Namun, meski Indonesia sudah mengirimkan notifikasi kepada negara-negara ASEAN dan Tiongkok, skema FTA tetap berlaku bagi 228 pos tarif tersebut mulai 1

Januari lalu. Menteri Perindustrian M.S. Hidayat mengatakan, surat notifikasi kepada ASEAN Council itu dikirim pekan lalu. Surat tersebut memberitahukan bahwa Indonesia ingin berunding dengan negara-negara lain untuk menunda pelaksanaan FTA di 228 subsektor itu. ‘’Tapi, selama perundingan, FTA tetap berlaku. Kalaupun nanti penundaan disetujui, itu juga tidak gratis karena ada kompensasinya. Nanti kita relakan (ganti, Red) di sektor yang Hatta Rajasa sudah mapan,’’ ujarnya. Menurut Hidayat, tim negosiasi Mendag, Menperin, serta perwakiFTA akan diketuai Menko Pereko- lan Kadin. ‘’Tim ini secepatnya nomian dengan anggota Menkeu, bekerja. Bulan ini harus sudah

mulai proses,’’ katanya. Selain upaya tersebut, kata Hidayat, strategi membendung derasnya barang dari Tiongkok akan dilakukan melalui mekanisme nontarif barrier dan strategi lain untuk menekan biaya ekonomi sehingga bisa meningkatkan daya saing industri lokal. Misalnya, percepatan prosedur perizinan usaha, pengembangan infrastruktur, penekanan suku bunga kredit, serta pemberantasan pungutan liar. ‘’Untuk nontarif barrier, kami tidak bisa membeber strateginya apa saja. Yang jelas, kami akan berusaha melindungi industri dalam negeri,’’ terangnya. (owi/kim)

camcorder

PESTA DISKON: Meskipun tahun baru sudah lewat dan masa liburan sudah habis tetapi sebagian mal di Tangerang masih memberikan pesta diskon. Salah satunya di Mal Lippo Karawaci, Tangerang, nampak salah satu tenant yang masih memberi diskon bagi para pengunjungnya.

Mampu Rekam dalam Air SANYO menawarkan camcorder dengan konsep dual kamera lewat Xacti. Satu alat namun dapat membidik foto dan merekam video dengan kualitas tinggi. Xacti VPC-WH1 dan VPC-CA9, demikian nama produk tersebut, merupakan dual camera yang ditujukan untuk dibawa berlibur. Sebab, kemampuan waterproof (tahan air) yang dimilikinya tidak hanya mampu dari sekadar tahan cuaca tetapi juga dapat merekam di dalam air. keduanya telah mendapat rating IPX8 (full water submersion) berdasarkan JIS C 0920 waterproofing guidelines. Kedua produk ini juga telah menyandang predikat kamera HD pertama di dunia yang tahan air. Selain untuk merekam, khusus model VPC-CA9 dapat membidik foto dengan resolusi 9 megapixel dan 5 optical zoom. Sementara VPC-WH1 dilengkapi dengan 30x optical zoom dan dapat menghasilkan foto dengan resolusi 2 megapixel. Fitur ini juga memungkinkan VPC-WH1 menghasilkan video dengan kualitas high definition. Fitur lain yang melengkapi kamera ini adalah Reverse Sequential Photo untuk mendapatkan foto terbaik dari suatu momen yang tak mungkin diulang. Fungsi Motion Correction (anti-shake) dan Face Chaser juga dapat ditemukan pada produk baru ini. Model PVC-WH1 memungkinkan untuk merekam hingga 200 menit. (bs)

teknologi

Informasi Detail dari CPU SUATU saat kita membutuhkan informasi detail tentang hardware apa yang kita punyai dan terpasang di komputer kita. Memang kita bisa mengetahui secara ringkas lewat tools yang disediakan Windows. Tetapi terkadang itu belum cukup, untuk informasi detailnya kita membutuhkan bantuan program lain. Blogger PCWorld menyarankan memakai program CPU-Z. Program gratis yang akan menunjukkan semua macam informasi tentang hardware Anda: model processor, ukuran dan kecepatan RAM, merek dan versi BIOS dan semua macam informasi lainnya yang mungkin Anda butuhkan jika terjadi masalah dengan CPU Anda. CPU-Z juga bisa digunakan untuk keperluan lainnya, seperti tipe memori seperti apa yang perlu dibeli untuk upgrade sistem Anda. Cek di bagian tab Memory. Sebagai contoh, dari sana Anda tahu kalau Anda punya DDR2 RAM, 400MHz dan dual-channel. Dan di tab SPD menunjukkan apa yang ada di setiap slot memori. Misalnya akan ditunjukkan di slot 1 dan 2 masing-masing terdapat 1024 Mb (alias 1Gb) modul PC2-6400 beserta mereknya. Maka lengkap sudah panduan Anda untuk membeli memori lagi agar totalnya bisa 4Gb. Jika Anda merasa perlu mendapatkan informasi detail tentang hardware dari CPU Anda, CPU-Z sudah sangat cukup memberikan itu semua dan hebatnya gratis pula. (bs)

Ekspor Indonesia 2010 Tumbuh 5,1% PEMERINTAH mengaku optimistis ekspor di tahun 2010 mengalami pertumbuhan positif. Pasalnya, lima pasar terbesar ekspor Indonesia sudah mengalami perbaikan secara ekonomi. Lima negara yang diproyeksikan mengalami pertumbuhan ekonomi positif pada 2010 antara lain Uni Eropa, Amerika Serikat, China, Jepang, dan India. Selain itu, pemerintah juga berupaya untuk membuka pasar baru seperti Timur Tengah, Eropa, dan Rusia. “Setelah mengalami kontraksi negatif di tahun 2009, kami mengharapkan ekspor dapat mengalami pertumbuhan positif di tahun 2010,” ujar Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu di Jakarta, selasa (5/1). Selain usaha membuka pasar baru, harga komoditas yang diperkirakan akan stabil di tahun 2010 juga diharapkan dapat mendorong penerimaan ekspor tahun ini. Pertumbuhan ekspor Indonesia mengalami kontraksi hingga negatif 15 persen. Namun, seiring dengan perbaikan ekonomi dunia, pemerintah Indonesia berani menargetkan pertumbuhan ekspor di tahun 2010 di level 5,1 persen. (*/r)

Rabu 6 Januari 2010

JPNN

Pertanian Bisa Wujudkan Perekonomian Berkualitas UPAYA mengembangkan perkonomian yang berkualitas, sektor pertanian harus menjadi prioritas dan landasan pembangunan ekonomi rakyat. Pasalnya, sektor ini merupakan basis perekonomian yang paling banyak menyerap tenaga kerja. “Pertanian bisa diandalkan untuk menumbuhkan optimisme bangsa, karena pemberdayaan ekonomi petani yang notabene kaum buruh paling cepat mengentaskan masalah pengangguran dan kemiskinan,” ujar pengamat pertanian HS Dillon ketika dihubungi di Jakarta, kemarin. Dia mengatakan, untuk berhasil memberdayakan sektor pertanian, pemerintah harus mengerahkan semua sumber daya negara untuk me-

mulihkan dan meningkatkan kinerja sektor pertanian. Untuk memancing minat rakyat membangun pertanian, pemerintah cukup menyediakan kredit berbunga rendah, mengamankan stok pupuk, serta menyediakan benih dan bibit tepat waktu dengan harga terjangkau. Untuk itu, pengembangan sektor pertanian harus dilandasi pola pikir yang strategis dan kebijakan yang berpihak pada masyarakat tani. Untuk tahap awal, ketersediaan sarana dan prasarana pertanian yang terjangkau, serta infrastruktur pertanian yang memadai, harus direalisasikan pemerintah sebagai wujud keberpihakan kepada pertanian. “Faktor-faktor itu merupakan kebu-

tuhan dasar yang harus tersedia jika ingin memotivasi rakyat untuk lebih optimal berusaha di sektor pertanian,” ujar Dillon. Menurut dia, hal itu lantaran petani memang tidak pernah meminta uang kepada pemerintah. Petani hanya perlu pupuk, benih, atau bibit pada waktu yang tepat dan harga yang terjangkau. Selain itu, petani juga perlu mendapatkan bantuan kredit dengan bunga rendah agar bisa memenuhi kebutuhan untuk modal produksi. Selain itu, ujarnya, jaminan bagi petani untuk akses pasar atau pemasaran, serta kemampuan untuk menguasai teknologi pertanian, juga menjadi faktor penting untuk meningkatkan produktivitas petani.(*/r)

Industri Tumbuh di Bawah Target

JAKARTA-Kinerja sektor makro ekonomi yang mentereng sepanjang 2009 ternyata tidak diikuti sektor riil. Buktinya, industri manufaktur hanya mampu tumbuh 1,84 persen atau di bawah target 2,5 persen. Menteri Perindustrian M.S. Hidayat mengatakan, realisasi pertumbuhan sektor industri pengolahan non migas (manufaktur) sampai triwulan III 2009 hanya mampu tumbuh 1,72 persen. “Hingga akhir 2009, diperkirakan hanya 1,84 persen,’’ ujarnya saat Refleksi Kinerja Ekonomi 2009 di Kantor Menko Perekonomian kemarin. Menurut Hidayat, sepanjang 2009, hanya empat sub sektor yang tumbuh positif, yakni industri makanan, minuman, dan tembakau; industri kertas dan barang cetakan; industri pupuk, kimia, dan barang karet tumbuh; serta industri barang lainnya. “Sementara sub sektor lainnya negatif,” katanya. Lambannya pertumbuhan membuat kinerja ekspor industri manufaktur ikut merosot. Departemen Perindustrian FOTO IST memproyeksikan penurunan bersama Fiesta hadirkan teknologi hingga 28,57 persen. Hidayat mengatakan, anjloknya ekspor Hal ini, lanjutnya, dapat mem- lebih disebabkan karena krisis bingungkan karena tidak ada cara perekonomian global. ‘’Daya untuk mengetahui apakah sinyal itu beli mitra dagang kan turun,’’ merupakan pertanda akan berbelok di terangnya. Meski pertumbuhan seret, tikungan berikutnya atau bukan. “Untuk mengurangi kebingungan sektor industri manufaktur pada seperti itu sepertinya kendaraan harus 2009 mampu menyerap tenaga secara otomatis menonaktifkan lampu kerja hingga 13,98 juta orang sein setelah ia melakukan perpinda- atau bertambah 563.318 orang dibanding tahun 2008. Penamhan jalur,” tambahnya. (*/r)

Ford Fiesta Hadirkan Teknologi Tiga Kedipan ANDA pasti akan sangat terganggu saat berada di belakang kendaraan yang membiarkan lampu sein-nya berkedip terus sepanjang perjalanan. Kebiasaan yang sangat mengganggu ini masuk dalam daftar ‘Top 10 Driving Pet Peeves’, semacam daftar 10 besar kebiasan yang banyak dikeluhkan di jalan raya, yang dibuat oleh sebuah perusahaan asuransi terkemuka di AS berdasarkan survey pada ribuan pengendara di seantero negara itu. Pelaku kebiasaan ini dalam survey yang dilakukan oleh Hagerty Insurance Agency diberi julukan sebagai ‘Morse Coders’, pengendara seperti ini kerap menjalankan kendaraannya berpuluh-puluh kilometer tanpa menyadari lampu kendaraan mereka terus berkedip yang sangat mengganggu bagi pengendara di belakang mereka. Sementara itu penelitian nasional yang dilakukan oleh RDA Group of

TEKNOLOGI BARU: Ford terbaru tiga kedipan.

Bloomfield, Michigan menemukan bahwa dengan membiarkan lampu sein terus berkedip sepanjang jalan akan membingungkan pengendara lain. “Rata-rata hampir semua pengemudi pernah mengalami hal ini saat dibelakang kendaraan yang habis berpindah jalur,” ujar Senior Vice President of RDA Group Jim Thomas.

bahan penyerapan tenaga kerja terjadi pada cabang industri makanan, minuman, dan tembakau yang bertambah 252.212 orang; industri tekstil, barang kulit dan alas kaki bertambah 53.546 orang; industri barang kayu dan hasil hutan bertambah 20.785 orang; industri kertas dan barang cetakan bertambah 26.016 orang; industri pupuk, kimia, dan barang dari karet bertambah 48.167 orang. Selanjutnya, industri semen dan bahan galian non logam 34.547 bertambah orang; industri logam dasar, besi & baja bertambah 26.406 orang; serta industri barang lainnya bertambah 171.927 orang. ‘’Tenaga kerja untuk industri alat angkut, mesin, dan peralatan malah turun,’’ sebut Hidayat. Bagaimana dengan 2010? Hidayat mengatakan, recovery perekonomian memantik optimisme pertumbuhan industri manufaktur. ‘’Tahun ini, kami targetkan tumbuh 4,55 persen,’’ ujarnya. Pertumbuhan tersebut akan disumbang oleh industri makanan, minuman, dan tembakau 6,61 persen; industri tekstil, barang kulit, dan alas kaki 1,45 persen; barang kayu dan hasil hutan 0,46 persen; indsutri kertas dan barang cetakan 2,58 persen; industri pupuk, kimia, dan barang dari karet 4,90 persen, industri semen dan bahan galian non logam 0,22 persen; dan industri alat angkut, mesin, dan peralatan 6,87 persen. ‘’Sedangkan industri logam dasar, besi dan baja minus 0,06 persen,’’ katanya. (*/r)

Dari Nol, Kini Bisa Produksi Mesin Berbahan Bakar Gas PERJUANGAN Fen Saparita untuk bisa menjadi professional di bisnis laundry dan dryclean terbilang berliku. Itu karena pria yang kelahiran 3 Oktober 1963 itu tak memiliki background kemampuan mengelola laundry. Walhasil, pada tiga bulan pertama Melia beroprasi, cabang di Yogyakarta kebingungan saat mendapatkan order untuk mencuci baju pesta berbahan sutera. “Baju itu akhirnya rusak karena tak tahu cara mencucinya. Mau nangis rasanya setiap bulan berikutnya saya masih saja merusakkan baju dan harus mengganti Rp 500 ribu lebih banyak dari penghasilan laundry,” kenang bapak dari Shiela Putria itu. Ada baju karet yang melar, ada baju kulit yang memiliki dua warna, setelah dicuci warnanya menjadi bergabung. Apalagi, setelah pria yang juga

memiliki usaha rumah makan ini membuka workshop di mall, banyak pakaian “aneh” yang datang. “Kebanyakan adalah dari orang-orang kelas atas yang mencoba kredibilitas dari laundry saya,” tutur pria yang kerap mengikuti kejuaran offroad mewakili Yogyakarta. Dia mencoba mencari solusi dengan bertanya-tanya pada teman-temannya yang berpengalaman di dunia cuci-mencuci. Suatu saat Melia Yogyakarta mendapat order untuk mencucui pakaian berbahan kulit yang dibeli seseorang di Italia. “Sialnya bentuk pakaian tersebut tak bisa kembali seperti sebelum dicuci. Itu karena karyawan bagian pencucian tidak masuk dan bagian strika mencoba mencucinya. Pemiliknya komplain berat dan meminta saya menggantinya,” ujar mantan karyawan pabrik

semen di Cibinong itu. Pengagum Purdie E. Chandra itu pun mencari baju pesta berbahan kulit tersebut di beberapa toko baju terkemuka di Jakarta dan Surabaya. “Saya kaget ketika diberitahu pelayan toko harga per ptong bajunya Rp17 juta dan hanya ada lima di Indonesia,” tuturnya. Berbagai tempaan itu membuat Fen terus mengasah otaknya untuk terus belajar. “Saya akhirnya cari referensi di internet, Tanya teman, baca buku, dan macam-macam. Setelah terkenal kami juga banyak kedatangan pegawai yang pandai mencuci pakaianpakaian aneh,” tuturnya. Suatu saat dalam perjalanan pembelajarannya dia bertemu dengan tukang reparasi yang sanggup memperbaiki mesin yang dibelinya dari luar negeri. “Orang ini hebat. Sebab, insinyur-insinyur jebolanuniversitas

terkemuka tak ada yang sanggup memperbaikinya,” tuturnya. Pria asal Semarang itu, kemudian meminta orang tersebut untuk mencoba membuat mesin-mesin dengan berbagai modifikasi. Mesin

Cuci dan Mesin Pengering misalnya. kedua mesin tersebut adalah bikinan sendiri dan hasil inovasi dan pemikiran Fen bertahun-tahun agar dari segi investasi mesin menjadi terjangkau. (luq)


Pontianak Post

KOMUNIKASI BISNIS

Rabu 6 Januari 2010

mobile tv

LG Kenalkan Ponsel TV Digital PERANG ponsel televisi (TV) digital ternyata diikuti juga oleh LG. Awal Januari, perusahaan ini mengenalkan tiga ponsel yang bisa menangkap siaran TV digital. Ketiga ponsel tersebut mampu menyiarkan acara TV digital. Menariknya, ketiga diklaim dapat menangkap hasil yang maksimal kendati Anda berada di atas kendaraan. Bahkan klaim pihak LG, kualitas gambar itu masih tetap bagus walaupun kendaraan Anda berada dalam kecepatan 290 km/jam. Rencananya, ketiga produk ini akan mulai dipamerkan di pameran CES (Consumer Electronics Show) di Las Vegas tahun depan. Selain ponsel, mereka juga memperkenalkan sebuah DVD player portabel, tetapi yang satu ini sepintas tidak terlihat perbedaan yang besar dengan DVD player portabel lainnya. Hanya saja, tak sedikit kalangan yang pesimis melihat masuknya produk ini. Sebab, di Indonesia siaran digital juga belum terlalu popular, walaupun sudah ada yang menguji coba di beberapa daerah.(bs)

Advertorial

PLN Berikan Pelayanan Teknik Baru UNTUK melaksanakan pelayanan maksimal kepada pelanggannya, PLN Cabang Pontianak melaksanakan program pelayanan teknik berupa Cal Center 123. Pelayanan ini berlaku untuk seluruh ranting Cabang kota Pontianak. “Selama ini pelayanan ini hanya diberlakukan di Kantor Cabang saja. Tapi sekarang sudah ditemui di seluruh rayon dan ranting Cabang Pontianak,” ujar Fauzi Arubusman, Manager PLN Cabang Pontianak, saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin (5/1). Pelayanan teknis tersebut, tambah Fauzi, merupakan program yang akan mempermudah pelanggan PLN, untuk menyampaikan gangguan yang berhubungan dengan masalah kelistrikan. Selain itu, kinerja petugas lapangan juga dipermudah dengan dibukanya pelayanan teknis tersebut. “Selama ini pelanggan menemui kesulitan untuk menghubungi pelayanan, karena

kita hanya memusatkan satu tempat yaitu Kantor Cabang Pontianak. Oleh karena itu, diharapkan mulai dari sekarang pelanggan sudah dapat menyampaikan keluhannya dengan mudah,” ungkap Fauzi. Dalam mendukung kinerja petugas di lapangan, Fauzi menjelaskan, pihaknya telah menyediakan kendaraan operasional baru, berupa dua unit mobil dan tiga unit sepeda motor, yang baru diresmikan pada saat malam tahun baru. Kendaraan operasional tersebut telah dilengkapi dengan peralatan canggih seperti GPS, untuk memudahkan menemukan lokasi yang mengalami gangguan.“Dengan adanya kendaraan operasional ini, kami akan meningkatkan kinerja petugas kami di lapangan. Kemungkinan tidak lebih dari satu jam, gangguan dapat diatasi,” tuturnya. Perbaikan layanan teknis kelistrikan adalah sistem informasi yang membantu

pelanggan ketika terjadi gangguan. Sistem ini akan berperan dalam pencatatan dan penghitungan angka gangguan juga pelaporannya serta penentuan rencana kerja. “Semua kejadian gangguan pelanggan dapat terpantau langsung di kantor PLN. Selain itu pelayanan ini juga menginventaris semua jenis gangguan, sehingga memudahkan evaluasi untuk menghindari terulangnya gangguan serupa,” kata Fauzi. Dalam pelaksanaan pekayanan gangguan, Fauzi berharap adanya partisipasi masyarakat di lapangan, untuk menjaga jaringan dari hal yang dapat menyebabkan terganggunya aliran listrik. “Peranan masyarakat sangat kami butuhkan. Karena selain informasi mengenai gangguan, diharapkan mereka juga menjaga lingkungan di sekitar aliran listrik, seperti memangkas pohon yang akan menggangu aliran listrik, dan sebagainya,” pungkas Fauzi.(wah/biz)

Kursus Brevet Pajak Bantu WP * Siapkan Laporan Pajak Tahunan * Angkatan VIII Mulai 15 Januari 2010

iphone

FOTO IST

FOTO BERSAMA: Direktur LPK Kinarya, instruktur dan alumni peserta Brevet A & B dari angkatan 1- 7 berfoto bersama.

Kartu Kredit Reader AKSESORI yang dikeluarkan mendampingi iPhone kian banyak. Jika sebelumnya, dirilis keluarnya Square iPhone, maka kali ini dikenalkan credit card reader yang memiliki fungsi sama, tetapi lebih nyaman digunakan. Sebagai pengingat, Square iPhone merupakan alat yang disambungkan ke iPhone untuk digunakan sebagai alat pembayaran kartu kredit. Sementara credit card reader untuk iPhone dari Morphie juga sama. Hanya ini dibuat seperti sebuah casing iPhone dengan tambahan di bagian bawahnya, yang bisa digunakan untuk menggesek kartu kredit. Produk ini didesain menyatu dengan iPhone. Sehingga, penggunanya lebih nyaman membawanya ke mana saja. Selain casing, juga disediakan sebuah aplikasi untuk membuat iPhone Anda benar-benar bisa berfungsi sebagai alat pembayaran kartu kredit. Sejauh ini belum ada informasi detil tetapi rencananya alat ini akan mulai dipamerkan di Pameran Elektronik (CES) 2010 di Las Vegas nanti. Nah, kelak pengguna iPhone tidak perlu bawa dua alat seperti yang saat ini banyak dilakukan oleh beberapa toko yang menggunakan alat pembayaran kartu kredit nirkabel (menggunakan koneksi 3G). Cukup menggunakan iPhone, pembayaran melalui kartu kredit jadi lancar. (bs)

beyond

Tawarkan Layar Resolusi Tinggi PONSELChina kini sedang booming di Tanah Air. Selain menawarkan harga miring, vendor-vendor ini menawarkan fitur-fitur unik nan manarik. Salah satunya Beyond. Perusahaan ini merilis Beyond B85 yang nyaris mirip BlackBerry Gemini. Beruntungnya, karena ponsel ini menawarkan layar dengan resolusi tinggi. “Dengan layar resolusi tinggi, gambar bisa menjadi lebih terang. Ini seperti ponsel smartphone terkenal lainnya,” ungkap Japfri, Marketing Celular Phone Karebosi Link. Seperti laiknya ponsel Cina kebanyakan, ponsel yang dibanderol dengan harga Rp1,1 juta ini mengandalkan, dual GSM on, bluetooth A2DP, kamera VGA, GPRS, JAVA, LCD high quality TFT, 3D sound, MP3/ MP4 player, microSD, 2 baterei. Fitur multimedia yang menyertai seri ini terbilang lengkap, dari kamera, pemutar musik, hingga radio FM. Yang menarik, karena ponsel ini menyokong layar lebar. Layar yang besar menunjang saat penulisan atau ketika membaca SMS. “Cukup puas untuk menorehkan pesan pada menu messaging. Karakter yang ditampung mencapai 612, sedangkan memori telepon dapat menyimpan hingga 1.000 pesan,” jelasnya. Fitur musik tak lepas dari dukungan audio yang baik. Begitu pula performa suara yang keluar dari ponsel ini dinilai lumayan. Sajian dual speaker menghasilkan kualitas yang tak kalah hebat dengan kejernihan suara dari headsetnya. Pada ponsel ini pemiliknya dapat menyalin (copy) atau memindahkan (move) isi SMS dari Inbox dari memori ponsel ke kartu memori. Ini dilakukan agar mampu mendukung salinan pesan yang dikirim bila membalas pesan dari yang tersimpan di Inbox. (aci)

Fauzi Arubusman

TAHUN 2009 sudah berakhir. Sudahkah Anda siapkan laporan pajak Anda? Sesuai dengan prinsip self assessment yang dianut di Indonesia, wajib pajak (WP) harus menghitung, memperhitungkan, membayar dan melaporkan pajak yang terutang sendiri ke KPP tempat WP terdaftar. Penyampaian surat pemberitahuan (SPT) merupakan bentuk pertanggungjawaban atas kewajiban perpajakan yang te-

lah dipenuhinya dalam suatu tahun pajak dalam sistem tersebut. Batas lapor SPT tahunan untuk tahun pajak 2009 akan berakhir Maret bagi WP orang pribadi, dan April bagi WP badan. Sebagai lembaga pendidikan yang konsern terhadap peningkatan pengetahuan perpajakan, LPK Kinarya akan membantu WP dalam pemenuhan hak dan kewajibannya. Dengan mengikuti Kursus Brevet Pajak

diharapkan para peserta kursus dapat dengan mudah menghitung sendiri dan melaporkan kewajiban perpajakannya, sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan. Heny Nurlaili, SE, Ak selaku direktur Kinarya mengatakan, banyak WP yang berkeinginan untuk memahami pajak dengan benar. Itu terbukti baru-baru ini pihaknya telah mengadakan kegiatan UP

grading dan reuni bagi alumni Kinarya, sebagai pemegang sertifikat Brevet Pajak dari angkatan I sampai dengan VII di Hotel Orchardz. Kegiatan ini dilaksanakan pada 5 Desember 2009. Adapun kegiatan diisi dengan materi sosialisasi UU PPN Tahun 2009 dan Perubahan Pajak Sepanjang Tahun 2009. Adapun materi pokok pada pelatihan ini antara lain; Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan (KUP), PPN dan PPnBM, PPh Orang Pribadi dan Badan, PPh Pasal 21/26, PPh Pasal 22/23/4(2)/15, Akuntansi Pajak, Pemeriksaan Pajak serta Pajak Bumi dan Bangunan, BPHTB dan Bea Materai. Keunggulan dan fasilitas yang diberikan diantaranya; instruktur yang kompeten dan berpengalaman, buku dan materi mencakup UU Perpajakan terbaru. Peserta dapat mendiskusikan permasalahan perlakuan pajak untuk diri/perusahaan dan sertifikat brevet.

Instruktur yang kompeten dan berpengalaman berasal dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalbar, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama dan Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (IKPI) Cabang Pontianak. Pelaksanaan kursus pada Sabtu dan Minggu (15 Januari-7 Maret 2010), pukul 13.00-18.30 bertempat di Wisma Padepokan Pencak Silat/IPSI Jl. Imam Bonjol No.69A (depan Magister Manajemen Untan). Heny berharap kepada WP dan siapapun yang berminat untuk segera mendaftar di Kantor LPK Kinarya Jl. Adi Sucipto No. 216 Lt.2 (Apotek Irma), telp 7924450. Hp. 081345200755. Fax (0561) 585026. Dengan biaya keikutsertaan sebesar Rp2.500.000, dan discount 10%. Pembayaran dapat dilakukan dengan transfer melalui Bank BNI Capem Untan, rekening No. 0144393916 a.n Heny Nurlaili. Pendaftaran terakhir Kamis (14 Januari) 2010.(fen/biz)

XL dan Yayasan Khazanah Berikan Beasiswa Keinginan Wanita Di Universitas

yang Pemalu

Terkemuka Malaysia

KEPEDULIAN PT. XL Axiata, Tbk (XL) terhadap dunia pendidikan telah lama diwujudkan secara konsisten, melalui berbagai program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) di seluruh wilayah nusantara sebagai upaya nyata untuk turut mencerdaskan bangsa. Salah satu wujudnya berupa program beasiswa yang merupakan kerjasama XL denganYayasan Khazanah (dibawahAxiata Group Berhad), dengan memberikan kesempatan bagi 4 mahasiswa Indonesia untuk meneruskan pendidikan selama 2 tahun di Malaysia Multimedia University (MMU), yang merupakan universitas terkemuka di Malaysia. Senin (4/1) kemarin, Presiden Direktur XL Hasnul Suhaimi memberangkatkan secara simbolis para penerima beasiswa di Jakarta. Hasnul mengatakan, ini suatu kebanggaan bagi XL karena program beasiswa yang baru pertama kami gelar ini ternyata menarik minat ratusan mahasiswa seluruh Indonesia. Pemberian beasiswa yang merupakan salah satu program CSR XL ini, merupakan wujud nyata dari komitmen XL dalam memajukan dunia pendidikan Indonesia. Dan mahasiswa yang terpilih untuk memperdalam ilmu di luar negeri tidak hanya berprestasi di bidang akademik, namun juga memiliki kemampuan dan prestasi penunjang lainnya. “Untuk itu kami berharap agar nantinya mereka dapat terus berprestasi, mengharumkan nama bangsa serta

FOTO IST

BERBINCANG: (kiri ke kanan) Hasnul Suhaimi, presiden direktur XL berbincang dengan para peraih beasiswa XL & Yayasan Khazanah di Universitas Malaysia Multimedia.

memberikan sumbangsih nyata bagi negari tercinta kita, Indonesia,” harap Hasnul. Program beasiswa yang merupakan kerjasama XL dengan Yayasan Khazanah ini digelar sejak 30 Mei hingga 30 Juni 2009. Di mana terdapat 145 mahasiswa D3 dari seluruh nusantara yang mengikuti seleksi, dan pada akhirnya terpilih 4 mahasiswa yang melanjutkan studinya ke jenjang S1 di Malaysia Multimedia University-MMU Melaka Campus dan MMU Cyberjaya Campus. Para penerima beasiswa XL terdiri dari Arie Azhar dari Politeknik Jakarta, Ayu Femilia Rizki dari IT Telkom serta Yosafat Adi Pamungkas dan Diego Aulia Rahman dari Politeknik Malang. ”Kami ingin anak-anak Indonesia dapat menimba ilmu setinggi-tingginya. Untuk itu XL berupaya untuk dapat mendukung hal ini dengan memberikan

fasilitas beasiswa bagi mereka yang berprestasi. Sehingga dengan fasilitas yang kami hadirkan, maka mereka bisa lebih maju dan turut membangun negeri ini,” kata Hasnul. Lebih lanjut Hasnul menambahkan, bawah program CSR XL yang berfokus pada bidang pendidikan, telah menghadirkan berbagai program dan donasi pendidikan antara lain; pembangunan sekolah-sekolah di daerah terpencil, pengadaan perpustakaan termasuk perpustakaan keliling, taman bacaan di daerah kurang mampu di pinggiran ibukota, serta donasi komputer untuk puluhan rumah singgah anak jalanan. XL juga menggelar program Komputer untuk Sekolah (KuS), yang merupakan program 5 tahun dan diluncurkan sejak 2008, dengan memberikan komputer sekaligus fasilitas internet, serta pelatihan komputer dan bahasa Inggris.(*/r)

Bisnis Tiket Pesawat Prospektif MMBC Gaet Konsumen jadi Agen BISNIS penjualan tiket penerbangan kian prospektif. Pasalnya permintaan terhadap jasa transportasi udara tiap tahun terus mengalami peningkatan. Untuk itu, Medussa Multi Business Center (MMBC) kian menggenjot bisnis mereka dengan merangkul konsumen sebagai jaringan agen penjualan tiket. Dikatakan Zulkarnaini dirut MMBC, bisnis penjualan tiket yang cerah dipicu tingginya konsumen pengguna jasa maskapai. “Naik pesawat sudah bukan jadi barang mewah. Mereka yang membutuhkan sarana transportasi cepat pasti memanfaatkan jasa penerbangan,” katanya kemarin (5/11). Berdasar data bandara Juanda pertumbuhan penumpang tiap tahun sekitar 5-10 persen. Sedangkan rata-rata jumlah penumpang per hari sebanyak 30 ribu orang. Estimasi sampai akhir 2009 lalu, total

penumpang di bandara Juanda mencapai 10 juta penumpang. Sedangkan 2008 lalu, membukukan jumlah penumpang sebanyak 8,88 juta penumpang. “Sehingga itu menjadi peluang bisnis yang bagus ke depannya,” ucapnya. Guna menangkap potensi di jasa penjualan tiket penerbangan, MMBC mengembangkan bisnis penjualan tiket online dengan sistem franchise. Ada dua alternatif yang bisa dipilih, yakni keagenan yang sifatnya perorangan dan membuka kantor cabang. Dijelaskan, untuk membeli lisensi dengan membuka kantor cabang membutuhkan dana sebesar Rp 50 juta untuk jangka waktu lima tahun. Sedangkan untuk menjadi agen cukup menyediakan dana sebesar Rp 2,5 juta. “Diperkirakan, dalam waktu tiga minggu seorang agen sudah break event point tapi itu tetap tergantung banyaknya tiket yang dijual,” katanya. Nah, salah satu yang potensial sebagai agen adalah konsumen pengguna jasa.

Dia mengatakan, selain kemudahan memperoleh tiket, bisa membeli tiket dengan harga murah. Diperkirakan, dengan menjadi konsumen sekaligus agen bisa menghemat sampai empat persen. “Nantinya kami ke depan akan mendorong pertumbuhan agen di daerah, khususnya di Surabaya yakni mempromosikan lewat seminar yang digelar di Gramedia Expo 9 Januari mendatang,” timpalnya. Disebutkan, jumlah agen di Surabaya mencapai 250 agen dengan kantor cabang sebanyak 20 kantor. Dan ditargetkan pada seminar tersebut bisa menambah sebanyak 200 agen baru. Secara terpisah Ronny Aggrianto direktur Sahabat Cakrawala tour and travel, jaringan MMBC di Surabaya optimistis ekspansi bisnis MMBC bisa melejit. Apalagi keuntungan yang ditawarkan cukup tinggi. Disebutkan, omzet per bulan bisa mencapai Rp 100 juta dengan jumlah agen sebanyak 120 agen.(res)

T I A P w a n i t a memiliki pandangan berbeda tentang arti hubungan bercinta. Ada beberapa hal yang secara umum mereka sepakati dan tak diketahui pria, apa yang sebenarnya keinginan wanita saat bercinta, karena memang sifat wanita jarang melontarkan keinginannya karena malu membicarakannya. Berikut rahasia yang disembunyikan wanita soal hasrat bercintanya. Seperti dikutif Allhealt berikut ini; Rahasia lain yang belum terungkap, dia menyukai hubungan bercinta yang beritme. Jangan terburu-buru, walaupun Anda sudah melakukan foreplay sebelumnya. Jadi lakukan perlahan-lahan dan pasti, buatlah ronde-ronde pertempuran Anda berirama. Sekarang tergantung dari kaum prianya apakah mampu menikmati dan memberikan kepusan kepada wanitanya diakhir bercinta. Aktivitas tersebut bisa dilakukan hanya dengan kondisi kesehatan jiwa raga serta stamina yang fit. Untuk meningkatkan stamina bisa diproleh dengan cara pola hidup teratur, misalnya berolahraga secara rutin, pola hidup sehat, dan mengkonsumsi makanan sehat bergizi. Atau bisa dengan lebih praktis diproleh dengan mengkonsumsi produk herbal kapsul JKP (POM TR. 083378071). Khasiat alami dalam bentuk kapsul yang bisa meningkatkan stamina vitalitas pria dewasa. Diracik dengan menggunakan alat berteknologi tinggi di bawah pengawasan para staf ahli farmasi yang berpe­ ngalaman. Kapsul JKP aman dikonsumsi dan tidak ada efek sampingnya, karena berbahan dasar 100% alami. Memang banyak dibutuhkan bagi kaum pria yang ingin merawat staminanya, dengan mengkonsumsi produk herbal kapsul JKP alami berbentuk kapsul hasil proses mengunakan mesin higeinis. Produsen produk herbal alami kapsul JKP ini berharap agar seluruh masyarakat lebih bergairah mengarungi hidup berumah tangga, dengan cinta dan kasih sayang bersama pasangannya. Khasiat alami dari kapsul JKP mudah didapat di apotik-apotik dan toko-toko obat terdekat di kota Anda. Pontianak: Apt Bintang, TO Sinar Abadi Jl. Gajahmada, Apt Irma Jl. Adi Sucipto, Apt Sahabat Jl. Dr. Soedarso, Apt Arwana Jl. Sui Raya, Apt Imam Bonjol Jl. Imam Bonjol. Apt Matahari, Apt Kimia Farma dan TO Murni Jl. Tanjungpura. Apt Seroja Jl. Agus Salim. Apt Assyifa Jl. KH. Ahmad Dahlan. TO Fajar dan TO Hidup Segar Jl. Komyos Sudarso. TO Hidup Sehat dan TO Sehat Pasar Flamboyan. Apt Prety Jl. Tanjungraya II. Apt Anugrah Jl. Gusti Mahmud, TO Kapuas Komp. Khatulistiwa Plaza, Apt Amelia Jl. Sei Raya. Singkawang: Apt Singkawang Jl. Diponegoro. Sambas: The Santos Jl. Keramat. Ketapang: Apt Medika Jl. Merdeka. Mempawah: Apt Mempawah Jl. GM Taufik.(biz)


22

Pontianak Post Rabu 6 Januari 2010


Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

ANEKA PONTIANAK

23

Bupati Kunjungi Lapas Wabup Tinjau Katedral SANGGAU – Bupati Sanggau Setiman H Sudin mengunjungi rumah sakit dan lembaga pemasyarakatan di kabupaten itu. Ia didampingi Direktur RSUD Sanggau Johan Sokko, Kepala BKD Sanggau Thambie CHR, Asisten II, Kabag Umum Suhardi TB, dan sejumlah pejabat lainnya. Bupati melihat pasien-pasien yang ada di ruang rawat inap. Bupati juga berdialog dengan pasien terkait penyakit yang dideritanya. Setiman pun memonitor jum-

lah petugas medis, kelengkapan sarana penunjang dalam melayani pasien, dan ketersediaan obat-obatan. Bahkan pada menit terakhir kunjugan Bupati Sanggau di RSUD sempat juga audiensi dengan perawat jaga, dalam diskusi tersebut diantaranya perawat jaga mengatakan bahwa pada formasi penerimaan tenaga kesehatan di Kabupaten Sanggau tidak ada formasi Sarjana Medis atau Perawat medis sedangkan formasi tersebut sangat dibutuhkan, selain itu

juga para tenaga medis yang masih honor mohon diberi kesempatan untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil. Harapan Bupati Sanggau sendiri memang agar para pegawai honor yang sudah lama dapat diangkat menjadi pengawai negeri sipil karena menurut beliau para tenaga honor dianggap sudah cakap daripada mencari tenaga baru, selain itu menurut beliau adalah suatu kebodohan kalau kita mencari tenaga baru yang belum tentu cakap kemam-

puannya sedangkan kita punya tenaga honor yang sudah teruji akan kemampuannya. Untuk itu kedepan harapan beliau adanya sinkronisasi tentang penerimaan pegawai dan diminta kepada SKPD yang bersangkutan untuk penerimaan pegawai disesuaikan dengan kebutuhan. Selanjutnya kunjungan beliau menuju Lapas Kelas II B Kabupaten Sanggau yang disambut oleh Kepala Lapas Mulyoko, SH. (Anto/Dian Humas)

VCT Bantu Ungkap Kasus HIV PONTIANAK – Pengidap HIV selama 2009 sebanyak 438 yang terdeteksi melalui voluntarry counseling and testing Rumah Sakit Umum Daerah Soedarso. HIV bukan penyakit milik golongan dewasa saja. Karena dalam kurun waktu setahun tersebut, ada juga pengidap di bawah 14 tahun. Laki-laki berusia dewasa angka persentasenya lebih besar yang datang ke VCT Soedarso. Rudy, bagian Humas

RSUD Soedarso, Selasa (5/1) menambahkan, rincian jumlah pasien yang datang ke VCT, laki-laki dewasa 286 orang, perempuan dewasa, 118 orang dan anak-anak di bawah 14 tahun berjumlah 34 orang. “Seseorang dapat tertular HIV melalui hubungan badan maupun jarum suntik,” kata Rudy. Sedangkan bagi anak-anak yang tertular, lebih disebabkan faktor bawaan. Ini dapat terjadi karena ibu hamil

yang positif HIV. Sehingga anak yang dilahirkan akan otomatis terserang. “Virus ini juga bisa menular melalui ASI. Anak yang mendapatkan ASI dari pengidap dapat tertular,” ujar Rudy. VCT di Soedarso berdiri sejak tiga tahun lalu. Tetapi pelayanan VCT tidak hanya ada di Soedarso. Karena beberapa rumah sakit daerah juga memiliki pelayanan VCT. Menurut Rudy, HIV sampai

sekarang masih belum ditemukan obatnya. Yang ada, hanya obat untuk menekan perkembangan virus di tubuh pengidap. Keberadaan penting dari VCT adalah untuk melakukan deteksi positif atau tidak seseorang terserang HIV. Sangat rawan terserang HIV, Rudy menambahkan, perilaku seks bebas berganti pasangan, jarum suntik pengguna narkoba, dan perilaku seks yang menyimpang. (stm)

Manggrove Dibabat Warga Lapor Menhut SUNGAI RAYA - Lama terkatung akhirnya Masyarakat Peduli Manggrove melaporkan kasus penebangan hutan bakau tropis di Kecamatan Kubu dan Batu Ampar ke Menteri Kehutanan. ”Suratnya sudah kita sampaikan beberapa waktu lalu. Kita minta Menhut peduli dan melihat langsung, areal kerusakan hutan bakau,” ungkap M. Amri,

sekretaris Komisi B DPRD Kubu Raya, Selasa (5/1). Menurutnya, laporan warga ke Menteri Kehutanan karena ingin mendengar langsung bagaimana tindakan pemerintah. Sebab, selama ini jalan keluar dalam kasus penyelesaian manggrove tidak pernah tuntas. Belum ada pihak terseret ataupun terjerat. ”Kita juga bingung. Kok bisa

begitu. Padahal protes warga sudah lama,” ujar dia. Dengan Menhut baru, ia optimis kasus-kasus manggrove di Kubu Raya bisa tuntas diselesaikan. Apalagi, kasus bergulir hingga protes masyarakat seperti nelayan sudah sangat luar biasa. ”Mustahil kalau tidak didengarkan,” ungkapnya. “Kasuskasus manggrove disini sudah

terlalu lama dibiarkan,” timpal dia. Dalam surat laporan ke Menhut, Amri merincikan sebagian isinya. Misalnya, pertimbangan Menhut terhadap ekosistem alam. Kemudian, areal kawasan tebangan hutan manggrove. Dan finalnya adalah terjadinya tinjau ulang terkait penebangan hutan bakau oleh perusahaan beroperasi.(den)

PENGHARGAAN: Danrem 121/ABW Kol Inf Nukman Kosadi menyalami anggotanya.

Beri Penghargaan Tinju PONTIANAK - Komandan Korem 121/ABW Kolonel Inf Nukman Kosadi menerima Corp Raport Kasiops Korem 121/ABW Mayor Inf Danny Pardany, Senin (4/1). Kolonel Inf Nukman Kosadi menyampaikan, alih tugas dan jabatan pada dasarnya merupakan proses wajar. Itu hal lumrah yang dalam dinamika kehidupan organisasi termasuk dalam lingkungan Korem 121/ ABW. Alih tugas pada prajurit di setiap starta pangkat tetap berpedoman pada pertimbangan

Sambungan dari halaman 17

sekarang telah berusia sepuh semua teman satu grup Zamani. Rata-rata pemusiknya sudah uzur. Muhammad yang bermain sixtenor sudah 58 tahun, Muhammad Nur memainkan sixalto telah berusia 52 tahun. Sapari yang bermain side drum berusia 45 tahun, kemudian Hendi, pemain simbal berusia 51 tahun. Sementara Mat Noor yang berusia 61 tahun bermain bass drum. Zamani memainkan

six alto. Musik tanjidor bisa memainkan beragam lagu. Mulai lagu Melayu, keroncong, hingga Mandarin. Saat tampil, stamina menjadi kunci utama. Seluruh personel berjalan kaki. Mat Noor mengatakan, ketika acara 1 Muharram di Singkawang, dia masih sanggup berjalan sejauh tiga kilometer sambil menggendong bass drum. “Kekuatan itu tumbuh karena seni. Tidak pernah minum obat atau doping saya,” kata Mat

Noor. Memang dia tidak bisa disepelekan bermain tanjidor. Sebab darah seni telah mengalir di keluarganya. Dia sendiri menjadi generasi ketiga yang menuruni kepiawaian bermain tanjidor. “Jadi belajarnya dari abang, abang dari paman,” kata Mat Noor sambil tertawa dengan lepas. Berkat tanjidor pula ia berkeliling Indonesia. Pada 2005, Mat Noor terbang ke Solo, kemudian 2002 tampil di Taman Mini Indonesia Indah.

Usia tak bisa dilawan. Faktor itulah yang membuat personel Alun Kapuas jarang latihan. Paling saat hendak tampil barulah digenjot. Grup ini berlatih di Asrama Gatot I, Jalan Adi Sucipto. Hendi yang bermain simbal mengatakan, minat generasi muda sangat minim bermain Tanjidor. Mereka lebih tertarik dengan alat-alat musik modern. Sampai kapan bermain tanjidor? “Sampai semampunya,” jawab mereka serempak. (*)

han dengan masyarakat. Kami hanya berharap sosialisasinya sampai ke masyarakat agar tidak terjadi masalah saat pembagian,” kata Ahmad. Menanggapi saran beberapa lurah dan camat, Edi menjelas-

kan pembagian raskin pada bulan terakhir sebanyak 21 kilogran sudah dikemas. ”Yakni satu karung 15 kilogram, dan satu karung lagi enam kilogram,” kata Edi. (uni)

Raskin Berkurang Dua Kilogram Sambungan dari halaman 17

diungkapkan Camat Pontianak Kota, Ahmad Prayitno. Menurut Ahmad, mereka siap melaksanakan seluruh kebijakan pemerintah daerah dan

pusat. Namun, diharapkan beras 21 kilogram tersebut sudah dikemas agar tidak menimbulkan masalah dan kecurigaan masyarakat. ”Soal raskin ini kan bersentu-

Sambungan dari halaman 17

segera tuntas,” katanya. Pihaknya juga siap mengajukan permohonan perubahan status hutan lindung gambut yang terlanjut dibangun jalan akses. Tentu saja melalui prosedur yang berlaku sehingga bisa diubah statusnya.

Kepala Dinas Kehutanan, Perkebunan dan Pertambangan Kubu Raya, Sadik Azis mengaku belum mengetahui adanya temuan terkait perambahan hutan lindung gambut sepanjang 1,8 km di Pulau Limbung. ”Kita belum tahu. Kami akan cek ke lapangan dan klarifikasi dulu. Baru setelah itu, lapor ke kepala daerah,” kata dia.

Jika terbukti hutan lindung gambut yang dibabat, pihaknya berusaha mencari solusi terbaik. Kedepannya akan dicari keputusan masuk akal supaya jalan tembus tersebut tidak berakhir sia-sia. ”Kasihan masyarakat. Mereka membuka kawasan juga untuk membuka keterisolasian wilayahnya,” ucap Sadik.

Solusi tersebut, kata dia, bisa saja berupa tukar menukar lahan dan kawasan, supaya proyek PNPM masyarakat ini tidak berakhir sia-sia. Atau kalau perlu, pihaknya akan duduk satu meja mencari solusi bersama dengan warga. ”Pokoknya, jalan keluar terbaiklah yang kita arahkan,” ujarnya.(den)

dulu. Kota Pontianak berada pada minus 60 cm sampai 1 meter dari permukaan air pasang tertinggi. Sehingga walaupun tidak turun hujan, ada beberapa daerah yang tergenang jika air pasang. Untuk mengatasinya, adalah dengan peninggian badan jalan

yang dibetonisasi. Seperti di Jalan Purnama, yang ditinggikan 40 sampai 70 cm. ”Di Kota Pontianak untuk mengatasi banjir, beberapa drainase harus berhubungan. Makanya dilakukan penataan drainase,” katanya. (uni)

PTSP Terbaik 2009. ”Award ini merupakan keberhasilan pemkot dengan segala instansi teknisnya,” katanya. Ke b i j a k a n p e m e r i n t a h melakukan pemutihan IMB mendapat dukungan dewan. Wakil Ketua DPRD Kota Pontianak, Heri Mustamin mengatakan saran untuk melakukan pemutihan ini sudah disampaikannya sejak 1999. Namun, belum ada realisasinya. ”IMB itu harus dimilik agar ada kepastian hukum. Pemutihan jalan satu-satunya. Alhamdulillah di masa jabatan Walikota Pontianak sekarang ini pemutihan mulai dilakukan,” kata Heri kemarin. Jika ingin melakukan pemutihan, pemerintah harus

mengklasifikasi jenis rumah yang belum memiliki IMB. Warga juga tidak perlu dibebani dengan retribusi. Selain itu, hal lain yang membenani sebaiknya diberi keringanan. Salah satunya masalah penggambaran sebagai syarat pengajuan IMB. ”Jika memerlukan penggambaran, perlu diklasifikasi dulu. Bisa melibatkan RT dan RW setempat,” ujar politikus Partai Golkar ini. Ia juga mendukung pelayanan satu pintu untuk memudahkan pengurusan izin. ”Tetapi harus diterjemahkan hingga ke jajaran staf. Kami mendukung segala hal yang berpihak kepada rakyat,” katanya. (uni)

Dilelang Rp70 Miliar Sambungan dari halaman 17

Pada 2010, dana alokasi khusus yang diperoleh Dinas PU juga turun drastis, dari Rp10 miliar pada tahun sebelumnya, menjadi Rp2,3 miliar. Ada juga dana untuk air bersih, dan irigasi sebesar Rp1

miliar, dan pengelolaan air limbah dan drainase lingkungan sebesar Rp1,7 miliar. Dalam menangani drainase, menurut Edi, sudah ada master plannya yang dibuat sejak 2007 dan 2008. Namun belum secara lengkap karena akan diperdakan terlebih

Minta Tak Lewat Calo Sambungan dari halaman 17

untuk diperiksa administrasi lainnya. Untuk penghitungan biayanya dilakukan petugas instansi teknis yang ditempatkan di BP2T,” ungkap Akip. ”Saat ini kami juga sedang mengkaji pemutihan IMB rumah maupun tempat usaha,” tambahnya. Rencananya Pemerintah Kota Pontianak juga akan menetapkan target waktu pembuatan setiap jenis izin. Namun, target waktu ini masih menunggu peraturan daerah dan peraturan wali kota tentang pelayanan publik. Akip mengatakan, untuk meningkatkan pelayanan, BP2T juga menyediakan ko-

tak saran yang bisa digunakan masyarakat untuk menyampaikan keluhan. Jika memang terbukti ada staf yang menyimpang dari aturan, akan ditindak tegas. Terbukti, dua staf bagian pelayanan dipindahkan ke bagian lain. ”Kami ada menerima laporan masyarakat. Ternyata laporan itu benar. Staf tersebut langsung kami tindak. Sekali lagi kami imbau kepada masyarakat, diharapkan mengurus langsung ke BP2T,” ujar mantan Kepala Dinas Perhubungan Kota Pontianak ini. Karena terobosan dalam kepengurusan perizinan ini, Pemerintah Kota Pontianak mendapatkan Investment Award nominasi Penyelenggara

Dikatakan Suratno, sekitar pukul 11.00 dirinya mendatangi kediaman Sunardi untuk mencari informasi lebih dalam kasus pencurian emas itu. Namun, Sunardi tidak berada di rumah. Karyawannya mengatakan, Sunardi tengah berada di bank mentransfer uang. “Saya minta karyawannya menelpon Sunardi. Melalui telepon dia bilang mau kirim uang Rp 20 juta untuk Kapoltabes Pontianak sesuai permintaan penelepon yang mengaku kapolsek. Saya larang, itu penipuan,” terangnya. Awalnya, pelaku menelepon tetangga kor-

penghargaan pada salah satu prajurit berprestasi di jajaran Korem 121/Abw. Pratu Erliza, anggota regu 1, Peleton I Kompi Senapan C Yonif 643/Warana Sakti yang mendapatkannya. Ia adalah juara III kelas 69 Kg Kejuaran Terbuka Tinju Amatir Piala Walikota Ambon VII tahun 2009. ”Prajurit Korem 121/ABW yang berprestasi perlu kita acarakan seperti ini. Karena prestasi itu harus menjadi diteladani setiap prajurit,” pungkasnya. (mde)

ban ketelepon rumah. Dia meminta, tetangganya itu memanggil Sunardi. Dalam obrolan telepon itulah, pelaku yang mengaku kapolsek meminta uang jasa telah menangkap pelaku dan 1,6 kilogram emas. Percaya begitu saja, Sunardi langsung ke bank. Hampir saja uang permintaan dikirim, bahkan sudah mengisi dan menandatangani buktri transfer. “Ini formulir transfernya, sudah diisi dan ditanda tangan,” kata Suratno sembari menunjukan formulir transfer dengan tandan tangan Sunardi. Kapolsek Pontianak Kota, AKP H Saragih mengatakan, tidak benar jika dirinya yang

menelpon Sunardi untuk meminta sejumlah uang. Dia mengaku dirugikan karena namanya dicatut untuk hal tidak benar. Saragih mengimbau, kepada masyarakat agar tidak percaya kepada siapapun yang mengaku sebagai pejabat polisi, apalagi minta imbalan dalam menangani suatu kasus. “Jangan percaya, kejadian ini sudah berulang kali terjadi,” tegasnya. Rumah Sunardi dibobol maling, Senin (4/1) pagi. Sebanyak 1,6 kilogram emas, batu permata dan uang Rp 600 ribu lenyap. Saat itu, rumahnya yang berada di Jalan Gusti Hamzah Nomor 9 A tengah kosong.(hen)

Persiapan Optimal Sambungan dari halaman 24

Jalan Akses Babat HL Gambut

kepentingan pembinaan satuan dan pembinaan personel. Itu untuk meningkatkan kinerja organisasi. ”Dalam alih tugas dan jabatan, setiap personil diberi kesempatan untuk mengembangkan kemampuan masingmasing. Terutama dalam kepemimpinan, manajerial, dan profesionalisme prajurit. Semua itu sangat diperlukan untuk mengembangkan tugas mereka selanjutnya,” jelas Nukman. Kegiatan alih tugas itu dilanjutkan dengan pemberian

Uang Jasa Penangkapan Rp20 Juta Sambungan dari halaman 24

Bermain Hingga Tak Sanggup Gendong Bass Drum

IST

menjadi urusan wajib di setiap daerah, karena tergan-

tung potensi yang dimiliki. Tetapi disisi lain perlu dipahami bahwa pariwisata telah banyak mengambil peran, dan

memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pembangunan daerah. (wah)

Dua Kepala SKPD Masih Kosong Sambungan dari halaman 24

nama-nama yang direkomendasikan Baperjakat dengan alasan rahasia. Saat ini, Kepala Dinas KUMKM Kal­bar dipimpin seorang pelaksana tugas yang dijabat HA Munir HD yang juga Staf Ahli Gubernur Kalimantan Barat Bidang Ekonomi Dan Keuangan. Sementara untuk BPKPK Kalbar juga dipimpin PlT yang dijabat Ngatman, yang juga Staf Ahli Gubernur Kalimantan Barat Bidang Kemasyarakatan Dan Sumber Daya Manusia.

Posisi Rudy Disinggung Pontianak Post mengenai posisi Rudy Bachtiar, mantan Kadis Pekerjaan Umum Kalbar yang dulunya maju sebagai calon Bupati Kubu Raya, dan kini masih non job, menurut Lensus hingga sekarang yang bersangkutan tidak pernah aktif. “Dia sekarang memang non job dan ditempatkan sebagai staf di Sekretariat Daerah Pemprov Kalbar. Permasalahannya, yang bersangkutan setelah tidak terpilih (sebagai Bupati Kubu Raya),

tidak pernah aktif lagi,” katanya. Untuk menempatkan seseorang sebagai kepala SKPD atau jabatan lainnya, menurut Lensus, faktor keaktifan pejabat menjadi salah satu penilaian penting. “Kita mau menempatkan seseorang kan melihat faktor keaktifannya juga. Melaporkan diri pun tidak pernah (ke Gubernur dan Sekda), bagimana mau mengajukan penempatannya kembali. Kita memang sudah membahas hal ini di Baperjakat,” katanya. (zan)

Perkuat Kualitas Birokrasi, Susun Program Terfokus Sambungan dari halaman 24

dan desa dilibatkan. Mereka diharapkan menjadi pengawas program agar tidak menyimpang. Dengan begitu, harapan mempercepat akses pembangunan dan tergapainya seluruh bidang bisa terwujud. Selain program fisik langsung di lapangan, program pemberdayaan juga menjadi harapan. Keterlibatan tenaga seperti sarjana pendamping desa yang

terjun di lapangan akan sangat kental. Sehingga, sarjanasarjana handal terkonsep dapat terwujud kedepannya. Muda dalam jajaran pemerintahannya juga serius melakukan evaluasi. Seandainya ada kinerja kurang memuaskan, titik tekannya berada di internal SKPD. Entah itu pimpinan SKPD atau bawahan harus proaktif menyikapi dan respon terkait pelayanan publik. “Kalau tidak

mampu. Kita tidak segan untuk mengantinya,” ungkap dia. Target lain yang ingin digapai adalah bidang pendidikan seperti pendidikan gratis, harus pelan dan pasti dibuka. Sementara, masalah buta huruf pada 2010 akan terus dikikis hingga mampu menimbulkan pemikir. Masalah kesehatan seperti jamkesda gratis juga jadi target demi pelayanan ke masyarakat lebih baik. (*)

Eks Pengungsi Tuntut Hak Hidup Sambungan dari halaman 24

Polda Kalbar dan Kejati Kalbar. Tujuannya agar kasus ini ditindaklanjuti secara hukum. Namun tidak satupun aparat penegak hukum yang memprosesnya. “Ke Polda dan Kejati Kalbar sudah bosan kami datangi. Ratusan kali mungkin kami ke sana, tapi tidak ada sama sekali ditanggapi,” jelasnya. Senada dengan Modus, Sukri

eks pengungsi Sambas asal Wajok menambahkan, kedatangan mereka bukan mengemis tapi minta pemenuhan hak. Pemerintah harus membayar sisa uang perumahan dan hak lainnya. Jika tidak, dia meminta perkara ini diselesaikan secara hukum. “Mengapa aparat penegak hukum tidak dapat menyelesaikan ini,” tuturnya. Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalbar, Junaidi mengutarakan, penanganan eks pengungsi

Sambas tidak hanya dilakukan dinas sosial. Tapi secara terpadu oleh satuan tugas. Untuk perumahan, kata Junaidi, bukan bagian pekerjaan Dinsos, tapi instansi lain dalam satgas. “Berdasarkan laporan staf kami, penyaluran bantuan eks pengungsi Sambas telah dilaksanakan sepenuhnya. Kalau pengungsi tidak percaya silakan lapor ke aparat penegak hukum,” katanya.(hen)


metropolis Rabu 6 Januari 2010

Pontianak Post

24 WISATA

Persiapan Optimal GUBERNUR Kalimantan Barat Cornelis meminta tahun kunjungan harus disiapkan secara optimal. Hal ini akan menjadikan Kalbar sebagai salah satu destinasi yang baik. Sehingga siap menerima kunjungan wisatawan. ”Program ini merupakan implementasi dari Instruksi Presiden No. 16 Tahun 2005 tentang Kebijakan Pembangunan KebuCornelis dayaan dan Pariwisata. Akhir-akhir ini banyak daerah di Indonesia yang mencanangkan Tahun Kunjungan Wisata sebagai upaya untuk menarik wisatawan,” jelas Cornelis. Kata Cornelis, banyak daerah yang berhasil melaksanakan program Visit di daerahnya, namun tidak sedikit pula daerah yang kurang berhasil melaksanakannya karena persiapan yang tidak optimal. “Oleh karena itu, melihat kegagalan ataupun keberhasilan daerah lain yang telah melaksanakan Tahun Kunjungan Wisata, maka saya berharap agar Visit Kalbar 2010 dapat berjalan sesuai yang telah direncanakan,’ ungkap Cornelis. Visit Kalbar 2010 ini, Cornelis mengatakan, pada dasarnya bukan merupakan tujuan akhir dalam membenahi pembangunan kepariwisataan di Kalbar, tetapi merupakan langkah awal dari gerakan bersama, untuk lebih serius dalam mengembangkan pariwisata di daerah ini. Saat ini sektor pariwisata memang belum Ke Halaman 23 kolom 5

POLITIK

Tahun Pemimpin Baru ENAM kabupaten di Kalbar akan menggelar pemilihan kepala daerah tahun ini. Salah satunya Ketapang. Diharapkan masyarakat lebih cerdas memilih pemimpin baru. “ Ta h u n b a r u pemimpin baru, inilah saatnya masyarakat Ketapang menentukan masa depannya lima tahun mendatang,” ungkap anggota DPRD Kalbar daerah pemilihan Ketapang, Mijino. Mijino Kabupaten Ketapang, menurutnya, memiliki potensi alam yang luar biasa. Hal itu dapat bermanfaat bagi masyarakat apabila dikelola oleh pemerintahan bersih dan profesional. Sebaliknya, Ketapang lima tahun nanti semakin terbelakang jika masyarakat salah memilih pemimpin. “Masyarakat harus jeli dan pintar memilih pemimpin. Pilih yang dapat mengakomodir semua kepentingan masyarakat,” katanya. Potensi Ketapang saat ini, lanjutnya, belum tergali maksimal. Dia berharap pemimpin nantinya dapat menjawab kondisi bumi ale-ale sekarang. Mampu menuntaskan keterbelakangan pedalaman dan pesisir Ketapang. “Demikian kondisinya sekarang, pemimpin nanti harus mampu menjawab semuanya,” tutur Mijino. Bukan hanya sekedar menjadi pemimpin kabupaten, bupati Ketapang yang baru diharapkannya, fokus pada persoalan pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan lapangan pekerjaan. Karena empat bidang itu menjadi pilar kemajuan pembangunan suatu daerah. “Ini yang harus diperhatikan serius, kalau tidak sampai kapanpun suatu daerah tidak akan maju,” tegas Mijiono. Ditanya apakah siap maju dalam Pilkada Ketapang, Mijino mengatakan, jika hal tersebut dikehendaki partai dirinya harus siap. Namun, dia memberi kesempatan kader partai lainnya jika dirasakan mampu memajukan Ketapang. “Bukan masalah siapa bupatinya, tapi harus mampu membangun Ketapang sesuai keinginan masyarakat,” ucapnya.(hen)

Eks Pengungsi Tuntut Hak Hidup PONTIANAK – Ratusan eks pengungsi konflik sosial Sambas untuk kesekian kalinya mendatangi Dinas Sosial Kalbar. Mereka menuntut pemenuhan hak berupa uang perumahan, jatah hidup, uang kesehatan dan ternak. Semua pengunjuk rasa adalah eks pengungsi Sambas tahun 1999. Mereka datang dari berbagai daerah, Kota Pontianak, Kubu Raya, Kabupaten Pontianak dan Singkawang. Dengan sepeda motor, eks pengungsi ini mengusung spanduk dan poster. Hanya sebagian perwakilan yang dibolehkan masuk untuk berdalog, sebagian lagi tertahan di depan pagar Dinas Sosial Provinsi Kalbar. Perwakilan pengungsi diterima Kepala Dinas Provinsi Kalbar, Junaidi. Meski hanya lima orang, dialog tersebut dijaga polisi dari Poltabes Pontianak. Ketua Forum Pengungsi Sambas, Modus memaparkan, terdapat 12.472 kepala keluarga pengungsi yang tidak dipenuhi haknya oleh pemerintah. Uang perumahan yang seharusnya Rp12,5 juta hanya diserahkan Rp5 juta. “Dari tahun 2001-2002 sisanya belum dibayarkan. Kemana uang itu,” tegasnya. Jika pemerintah daerah berdalih memang Rp5 juta jatah per kepala keluarga, Modus mengatakan hal tersebut tidak benar. Dia sudah mendatangi Kementerian Sosial di Jakarta, disampaikan kepadanya waktu itu setiap kepala keluarga eks pengungsi Sambas dialokasikan Rp12,5 juta. “Saya ada buktinya dan langsung datang ke Jakarta,” katanya. Selain uang perumahan, eks pengungsi ini juga tidak menerima sepenuhnya hak-hak yang lain. Beras setiap jiwa mendapat 12 kilogram hanya diserahkan 1 – 2 bulan, 228 ekor sapi sama sekali tidak pernah diterima dan uang kesehatan Rp 250 ribu pun tidak disampaikan. “Ini korupsi namanya,” tegasnya. Tidak hanya ke dinas sosial, eks pengungsi ini telah mendatangi Ke Halaman 23 kolom 5

PONTIANAK – Pemerintah akan menggelontorkan dana untuk membantu operasional kesehatan. Program ini akan mulai disalurkan pada 2010 yang dikelola Puskesmas. Kepala Dinas Kesehatan Kalbar Subuh mengatakan besaran bantuan tiap puskesmas belum final. Namun diperkirakan, untuk Kalbar, setiap puskesmas akan dibantu Rp30 juta setiap tahunnya. “Dana itu untuk membantu operasional tenaga medis menjangkau pelayanan kesehatan seperti imunisasi dan penyuluhan. Besaran tiap puskesmas akan bervariasi tergantung geografisnya,” kata Subuh di Pontianak, kemarin (5/1). Menurut dia, bantuan operasional kesehatan ini mirip dengan program bantuan operasional sekolah. Bedanya, program BOS diberikan berdasarkan jumlah siswa yang dikelola sekolah. Sementara BOK diberikan kepada puskesmas. “Nilai bantuan sudah pasti tapi pola distribusinya masih digodok. Besaran tiap puskesmas juga masih digodok di departemen. Bantuan ini akan diberikan selama sembilan bulan,” katanya. Ada 224 puskesmas di Kalimantan Barat. Sementara puskesmas pembantu jumlahnya ada sekitar 780 unit. Bantuan operasional kesehatan hanya diberikan kepada puskesmas induk. Sedangkan pustu akan menerima dari puskesmas. Jika setiap puskesmas akan menerima bantuan Rp30 juta, maka Kalbar diperkirakan akan memperoleh jatah sekitar Rp6,7 miliar. Anggota DPRD Kalbar Suprianto meminta pendistribusian bantuan itu dilakukan secara transparan dan proporsional. “Pemerintah harus menjamin kalau dana itu benar-benar bermanfaat,” katanya. (mnk)

BEARING/PONTIANAKPOST

TUNTUT: Kantor Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat didatangi eks pengungsi kerusuhan Sambas. Mereka mempertanyakan bantuan sosial dari Depsos sejak 2005 yang hingga kini belum cair.

Dua Kepala SKPD Masih Kosong Ruddy Bachtiar Tetap Nonjob PONTIANAK - Tak hanya calon Sekretaris Daerah pengganti Syakirman yang ditunggu penetapannya oleh Gubernur Kalbar, jabatan eselon dua untuk dua instansi dan satu staf ahli juga masih belum diputuskan Cornelis. Menurut Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kalbar Lensus Kandri, Pimpinan untuk dua satuan kerja perangkat daerah Pemprov Kalbar yang lowong itu masing-masing Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah serta Badan

Puskesmas Digelontor Rp30 Juta

dengan alasan usia. Pengelolaan Kawasan PerLensus mengatakan Babatasan dan Kerjasama. dan Pertimbangan Jabatan Seperti diketahui, Kepala dan Kepangkatan telah Dinas KUMKM Kalbar merekomendasikan tiga Herry Djaoeng tutup usia nama kepada Gubernur beberapa waktu lalu. Sedi masing-masing posisi mentara Kepala BPKPK tersebut, untuk kemudian Kalbar Martin Luther D ditetapkan menjadi satu memasuki masa pensiun nama. beberapa bulan lalu. ”Sekarang tinggal Sementara posisi staf ahli persetujuan beliau. Kita suyang kosong yakni Staf Ahli dah mengajukannya sekitar Gubernur Kalbar Bidang Lensus Kandri sebulan yang lalu,” katanPembangunan yang dulunya ditempati M Alamsyah HB dan ya, sembari menolak menyebutkan kemudian dianulir karena cacat hukum Ke Halaman 23 kolom 5

Uang Jasa Penangkapan Rp20 Juta Nama Kapolsek Pontianak Kota Sasaran Pencatutan PONTIANAK – Hampir saja korban pencurian 1,6 kilogram emas, Sunardi menjadi korban penipuan. Pelaku meneleponnya mencatut nama Kapolsek Pontianak Kota dan meminta uang senilai Rp20 juta, kemarin. Penelepon mengatakan emas miliknya sudah ditemukan berikut pelakunya. Sebagai uang jasa, Sunardi diminta mentransfer uang Rp20 juta untuk Kapoltabes Pontianak. Hanya selang beberapa menit sebelum mentransfer uang, Kasubnit Reskrim Polsek Pontianak Kota, Suratno menggagalkannya. Sunardi diminta membatalkan niatnya itu. Ke Halaman 23 kolom 5

Perkuat Kualitas Birokrasi, Susun Program Terfokus Tidak mudah memajukan daerah baru yang berkualitas. Banyak tantangan yang dihadapi. Harus multikonsep yang disulap jadi realita. Inilah yang sedang diimpikan Muda Mahendrawan, bupati Kubu Raya. DENY HAMDANI Sungai Raya

IST

MUDA: Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan saat menerima cinderamata.

USIA Kubu Raya baru setahun. Perubahan sudah mulai terjadi. Namun masih banyak harus dibenahi. “Tahun ini, kita perkuat birokrasi. Jalankan amanat APBD seperti apa adanya,” kata Muda. Perbaikan infrastruktur jadi prioritas, pertanian, transmigrasi, pendidikan, kesehatan, dan tertib administrasi. Semua harus dilakukan bersama-sama, baik eksekutif dan legislatif. ”Kita akan terobos dan perkuat lini-lininya. Tujuannya tak lain supaya bisa tersentuh masyarakat secara langsung,” ungkap dia. Program ini, katanya, harus dikawal dan diawasi. Artinya dari tahapan pelaksanaan dan sosialisasi dijalankan satu persatu. Mulai dari suara aparatur pemerintah, camat Ke Halaman 23 kolom 5


pro-kalbar Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

perpustakaan

Harus Dimanfaatkan TAHUN 2010 dipastikan perpustakaan sekolahsekolah yang dibangun tahun 2009 lalu akan diisi dengan berbagai buku bacaan terkait dengan proses pembelajaran. Penegasan itu disampaikan Wakil Wali Kota Singkawang, Edy R Yacoub kepada Pontianak Post dalam suatu kesempatan. Menurut Edy, tahun 2009 dana alokasi khusus bidang pendidikan sudah dibangunkan sejumlah perpustakaan. Walaupun tahun 2010, Edy R Yacob DAK mengalami penurunan, namun tidak menurunkan semangat Pemerintah Kota Singkawang untuk mengisi berbagai buku bacaan. “Mengapa menjadi program kita, sebab perpustakaan amatlah penting bagi proses belajar mengajar. Nanti, tidak hanya siswa yang memanfaatkan perpustakaan tersebut, namun para guru yang ada juga harus memanfaatkannya,” kata mantan pendidik yang gemar membaca buku ini. Edy dalam kesempatan itu juga minta masyarakat memanfaatkan perpustakaan yang ada. Apalagi, kata dia, jumlah bukunya semakin tahun bertambah. “Silahkan manfaatkan perpustakaan sebagai gudangnya ilmu berbagai pengetahuan. Tidak ada pemungutan biaya ketika membuat kartu perpustakaan,” katanya. (zrf)

sosok

Bangun Semangat Kompetisi SEBAGAI salah satu unsur aparatur yang ditugaskan di pemerintahan daerah, tentunya tugas dan tanggungjawab yang dibebankan sangat berat. Oleh karena itu, dituntut untuk mampu membangun daerah ini. “Bagaimana kita melaksanakannya, kita perlu mengembangkan semangat kompetisi. Dalam hal ini kompetisis yang positif, yang aartinya berlomba-lomba meraih prestasi,” tegas Bupati Bengkayang Jacobus Luna, dalam sebuah kesempatan belum lama Jacobus Luna ini di Bengkayang. Menurut Bupati yang menjabat dua periode tersebut, beberapa cara dapat dilakukan. Antara lain, kata dia, ketaatan dalam peraturan menjalankan tugas dan fungsi. Kepatuhan kepada kewajiban dan yang tidak kalah pentingnya yaitu terbiasa dengan disiplin. “Bila dihayati hal tersebut di atas, kita telah menjawab pertanyaan di atas,” ungkapnya. Luna juga mengajak khususnya di jajaran Pemerintah Kabupaten Bengkayang untuk melaksanakan tugas dan kewajiban yang dipercayakan kepada masing-masing dengan penuh tanggungjawab, sebagai abdi negara dan abdi masyarakat. “Semoga Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang, membimbing dan memberi petunjukNya pada kita selalu dalam menjalankan tugas dan kewajiban kita,” ujar Luna. (ody)

hiburan

ANDI CHANDRA/PONTIANAKPOST

CAMPUR SARI: Hiburan musik campur sari di Lapangan sepakat Minggu malam.

Sarana Pendidikan RADIO tak Cuma sebagai sarana hiburan. Tetapi juga sarana pendidikan. Penegasan ini disampaikan Nugroho, Kabid Komunikasi dan Informatika Dishub Ketapang di lapangan Sepakat, Minggu (3/1) malam. “Semoga tetap eksis di Ketapang ini dan terus meningkatkan kualitas siaran baik secara teknis maupun makro siaran,” kata Nugroho dalam ultah ketiga Renita FM di Lapangan Sepakat, Ketapang. Dalam hiburan malam terbuka itu, hadir juga Kepala Dinas Kesehatan Ketapang, Drs HM Chonidi Aziz M.Ph, Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata, pemuda dan Olahraga Kabupaten Ketapang Yudo Sudarto SP, M.Si. Ketua KPID Kalbar, Drs Yasmin Umar, Kapolres Ketapang, AKBP Badya Wijaya SH, Kasat lantas AKP Ichsan Nur S.Ik dan lain-lain. Pada malam hiburan terbuka itu, Tugino dari Renita FM menyebutkan ulang tahun ketiga Renita FM punya arti penting. Pasalnya, sekitar dua pecan lalu mereka mempunyai izin penyiaran dari KPI. Selain acara musik, pada malam itu juga dilakukan sejumlah hiburan yang disaksiran ribuan warga Ketapang. Kapolres Ketapang AKBP Badya Wijaya SH menyebutkan kemajuan teknologi telah mengantarkan kita kepada suatu kehidupan yang serba cepat dalam memperoleh informasi.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

25

Pejabat Sipil Diwajibkan Mundur Maju jadi Calon Kada dan Wakada BENGKAYANG-Sejumlah pejabat yang berasal dari PNS akan meramaikan bursa kepala daerah dan wakil kepala daerah dalam pemilu kepala daerah Kabupaten Bengkayang yang

tahapannya sudah dimulai Januari 2010 ini. Pejabat-pejabat tersebut harus mundur dari jabatannya terhitung setelah mereka mendaftar di Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bengkayang. Sejumlah nama itu, antara lain, Sekda Bengkayang, Kristianus Anyim, Kasat Pol PP Setda Provinsi Kalbar, Moses Ahie, Kepala Dinas Kelautan

dan Perikanan Bengkayang, Darsyafuddin, staf ahli Setda Bengkayang, Naon dan lainnya. Menurut Ketua KPU Bengkayang, Edy A kepada Pontianak Post di ruang kerjanya, pejabat sipil yang akan ikut serta dalam pencalonan kepala daerah atau wakil kepala daerah, dipastikan harus mundur dari jabatannya.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Bantuan Banjir Segera Disalurkan

Kapal Nelayan Terbalik PEMANGKAT- Sebuah kapal nelayan tradisional Pemangkat terbalik di tengah perairan Kalangbao, Selasa (5/1), sekitar pukul 16.00 Wib. Untungnya, tiga awak kapal naas tersebut berhasil menyelaTentunya matkan diri, kita semua sehingga tak sampai berharap menimbuljangan sam- kan korban jiwa. Yulius pai terjadi C a hy o n o , korban jiwa Koordinator ataupun ma- SAR Sintete mengatakan teri, karena pada sore hal itu akan k e m a r i n memang merugikan terjadi angin kencang bagi diri di perairan sendiri Pemangkat. Sehingga kapal nelayan yang sedang melaut tersebut terkena imbas dari kencangnya angin yang ada. Ketiga nelayan tersebut merupakan warga Pemangkat. “Sehingga mereka tidak bisa berlindung ke tempat yang aman, dan akhirnya mereka pun terkena angin kencang tersebut,”

ZUL/PONTIANAKPOST

JADWAL: Bupati Bengkayang, Jacobus Luna menerima jadwal Pemilu Kada dari KPU.

KETAPANG–Tingginya curah hujan di Kabupaten Ketapang menyebabkan aliran sungai (DAS) Pawan meluap. Sedikitnya lima kecamatan (Hulu Sungai, Sandai, Nanga Tayap, Sungai Laur, dan Muara Pawan) sempat terendam. Saat ini, luapan air masih terjadi di Kecamatan Nanga Tayap dan Muara Pawan. Bahkan, saat air pasang tiba, sejumlah pemukiman di dataran rendah Kecamatan Delta Pawan juga terendam. Rencananya hari ini (6/1) Pemkab Ketapang akan menyalurkan bantuan kepada korban yang terkena musibah banjir. Penyaluran atau pendistribusian bantuan Pemkab Ketapang itu dibantu juga oleh PMI dan Tagana Ketapang. “Penyaluran akan dilakukan besok (hari ini,red),” kata Hadjery Oktaviandy SH, koordinator Tagana Ketapang. Sementara itu, Lufti F.Hasan SP, Kepala Markas PMI cabang Ketapang, menuturkan hal-hal lain termasuk pendistribusian bantuan harus terkoordinasikan dengan Satlak PB. Karena di Ketapang belum terbentuk BPB (Badan Penanggulangan Bencana) Kabupaten. Karena itu, keberadaan Satlak PB harus lebih menonjol, pelibatan semua pihak yang tergabung di satlak PB harus diberi peran. “PMI cabang Ketapang atas arahan PMI Daerah Kalbar sedang mematangkan konsep program SIBAT (Siaga bencana berbasis masyarakat),

Lima Kecamatan Terendam

ZUL/PONTIANAKPOST

KOMIDI PUTAR: Kemeriahan tahun baru masih terasa. Di pantai Pasir Panjang pengunjung dimanjakan dengan permainan komedi putar yang lebih banyak menarik anak-anak.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Museum, Tiga Fraksi Ajukan Anggaran SINGKAWANG-Keberadaan Museum Singkawang yang diperjuangkan sejak beberapa tahun tak jelas. Saat pandangan umum fraksi terhadap nota pengantarAPBD Singkawang tiga fraksi di DPRD masingmasing Fraksi Partai Golkar, Fraksi Partai Golkar dan Fraksi PDI Perjuangan mendesak kepada eksekutif untuk menganggarkan dana tersebut

tahun 2010. Pandangan umum disampaikan mereka dalam rapat paripurna, Selasa (5/1) kemarin. “Masalah alat alat museum di Kota Singkawang yang sempat tertunda pelaksanaannya, agar segera diadakan dan dianggarkan dalam APBD tahun 2010 dan diadakan sesuai dengan peraturan yang berlaku,” kata Ketua Fraksi Partai

Demokrat, Tambok Pardede. Fraksi PDI Perjungan melalui Theofilus Nungkat juga sama. Wali Kota Singkawang diminta untuk menanggarkan kembali penghimpunan benda benda museum seperti tahun anggaran 2008 didalam APBD 2010. Fraksi Partai Golkar juga demikian.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Ruas Sandai - Jekak Rusak Berat KETAPANG – Kondisi infrastruktur di Sandai, Kabupaten Ketapang tetap membutuhkan perhatian yang serius. Ruas jalan yang layak mendapat perhatian diantaranya, ruas jalan Sandai menuju Desa Muara Jekak. Selain itu juga membutuhkan kontrol yang serius dari pemerintah agar pembuatan jalan tidak asal jadi. “Tetapi yang sangat penting adalah kualitas material yang memadai,” kata SusiloAheng, Kabid Kesra DPC Barindo Ketapang.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

ANDI CHANDRA/PONTIANAKPOST

RUSAK: Ruas jalan Sandai menuju Muara Jekak yang rusak berat.

Jembatan Mensere Tunggu Pusat TEBAS - Pembangunan Jembatan Mensere - Segarau, yang terletak di Kecamatan Tebas dan Jawai Selatan yang bakal menelan dana Rp1 triliun, tinggal menunggu persetujuan Pusat. Diharapkan dengan terealisasi pembangunan sarana penyeberangan sepanjang 1.200 meter dan lebar 12 meter ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat. Ir H Hasanusi kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sambas mengatakan bahwa proposal perencanaan jembatan Mensere - Segarau sudah dimasukan ke pusat 2005 lalu.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Sungai Sambas Jantungnya Aktivitas Warga Pesisir

Nadi Perekonomian, Juga Pusat Olahraga Air Sebulan lewat, Sungai Sambas menjadi terkenal ketika dijadikan ajang lomba sampan internasional LAMS. Kelayakan sungai yang sudah terkenal sejak dulu itu menjadi perbincangan mancanegara. Selain menjadi pusat aktivitas warga pesisir, selayaknya Sungai Sambas perlu dijaga kelestariannya.

fahrozi Tebas

FAHROZI/PONTIANAKPOST

SUNGAI: Sungai Sambas yang menjadi tumpuan masyarakat untuk air bersih.

AIR merupakan sarana vital. Banyak aktifitas yang berhubungan erat dengan air. Mulai mandi, mencuci hingga untuk makan dan minum. Bisa dibayangkan bagaimana susahnya ketika air tak lagi mengalir. Sungai Sambas, hingga sekarang menjadi tumpuan bagi masyarakatnya. Terlebih ketika kemarau menjelang. Sumber air terbesar di Kabupaten ini berasal dari sungai ini berikut anak dan alirannya. Sedangkan untuk kebutuhan air minum, warga mendapatkannya dari curah hujan yang kemudian ditampung di tempayan atau bak lainnya.

■ Ke Halaman 31 kolom 1


SINGKAWANG

26 depag

Aparatur Bebas KKN MEMPERINGATI hari Hari Amal Bhakti (HAB) Depag ke 46, diharapkan bukan semata menjadi acara rutinitas saja. Melainkan bagaimana sebagai aparatur Depag yang menyandang nilainilai agama, akhlak dan moral, berada paling depan dalam menciptakan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih, bebas Kolusi Korupsi dan Nepotisme (KKN) dan perbuatan melanggar hukum lainya. “Selain untuk mengenang jasa perjuangan oleh para perintis, diharapkan mampu mengisi tempat yang sangat penting dan strategis dalam susunan dan fungsi Pemerintahan RI, khususnya untuk membina, melayani dan mengembangkan kehidupan beragama, sesuai amanat Undang-Undang Dasar (UUD) 1945,” dikatakan H Hairi Syaf’ei, Kakandepag Sambas yang bertindak sebagai Pembina Upacara peringatan HAB Depag, saat membacakan sambutan Menteri Agama RI, di Kandepag Kabupaten Sambas. Menurutnya, Depag menjadi organisasi vertikal di seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) turut berperan dan memberikan andil yang cukup besar dalam menegakkan persatuan dan kesatuan bangsa, memajukan kehidupan beragama, mencerdaskan kehidupan bangsa, serta menjaga kerukunan antar umat beragama. (fah)

PESISIR

Pendekatan Wilayah PROVINSI Kalbar telah menentukan arah kebijakan umum dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang 2008-2013 berupa pelaksanaan pembangunan daerah yang pendekatan wilayah. Yakni wilayah pedalaman, wilayah perbatasan antar negara dan wilayah pesisir dan kepulauan. Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Christiandy Sanjaya mengatakan hal itu dilakukan sebagai pengentasan dari permasalahan ketimpangan antara wilayah dengan mempertimbangkan kondisi geografis, karakterisitik, dan potensi wilayah. ”Diharapkan dengan berkonsentrasi dengan strategi pembangunan wilayah seperti ini, diharapakan pendayagunaan potensi wilayah dan segala sumber dayanya pembangunan yang dialokasikan,” jelasnya. Sehingga dengan adanya program semacam ini, lanjut, akan bisa merubah daerah perbatasan yuang sebelumnya seakan terabaikan. Menjadi wilayah terdepan negara kesatuan Republik Indonesia. Tentunya masyarakat dan pemerintahan se Kalimantan Barat menyambut baik dengan pelaksanaan pembangunan yang dialokasikan ke daerah ini.”Sehingga hal-halitu dapat mencegah sesuatu yang berdampak pada sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara, bahkan tidak jarang akan menyebabkan ekses negatif yang merugikan,” katanya.(fah)

FAHROZI/PONTIANAKPOST

WISATA: Berwisata di sungai Sambas. Ditambah dengan keindahan latar belakang istana Sambas membuat kawasan ini menjadi pilihan masyarakat untuk mencari hiburan.

Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

KasusKejahatan Atensi Kapolri Turun Drastis SINGKAWANG – Kasus kejahatan yang menjadi atensi Kapolri di jajaran Kepolisian Resor Singkawang pada tahun 2008 menurun, bila dibanding tahun sebelumnya, 2008. Hal ini dipaparkan Kapolres Singkawang, akhir tahun lalu di Mapolres Singkawang, di hadapan jajarannya dan wartawan. Dalam paparannya Kapolres mengungkapkan bahwa jumlah kasus atensi kapolri yang terjadi di Singkawang sebanyak 186 laporan kasus, dan selesai 74 kasus. Pada tahun sebelumnya, laporan kasus sebanyak 253 dan selesai 96 kasus. Yang termasuk dalam kasus yang menjadi atensi Kapolri, kata Sinambela, adalah perjudian, illegal logging, illegal mining, illegal fishing, trafficking in person, terorisme, narkoba dan premanisme. Kasus kejahatan perjudian, pada tahun 2009 sebanyak 24 kasus, dan selesai 23. Trend laporan naik sebanyak 29 dan trend selesai turun 30 dari tahun 2008 yang sebanyak 53 laporan dan selesai 53 laporan. Illegal logging, pada tahun 2009 sebanyak lima kasus dan selesai lima kasus juga. Tahun 2008 kasus illegal logging sebanyak empat dan selesai empat.

Trendnya masing-masing naik satu. Tidak ada kasus illegal fishing pada tahun 2008 dan 2009. Begitu juga dengan kasus terorisme, tidak ada pada dua tahun terakhir di Kota Singkawang. Pun demikian dengan kasus premanisme. Kemudian, trafficking in person naik sebanyak empat kasus dan selesai naik tiga. Pada 2008 jumlah kasus hanya dua, dan selesai dua. Pada 2009, naik menjadi enam kasus dan lima yang selesai. Sementara itu, mengalami penurunan. Pada 2008 kasus sebanyak 25 dan selesai 25. Sedangkan pada 2009, sebanyak 19 kasus dan selesai 18. Trend laporan naik enam dan trend selesai naik tujuh. Dan kasus street crime (kejahatan jalanan) paling banyak. Pada tahun 2008 tercatat sebanyak 164 kasus, dan selesai delapan kasus. Sedangkan pada 2009 sebanyak 130 kasus dan selesai 21. Trend laporan turun sebanyak 34 dan selesai naik 13. Di sisi lain, Kapolres mengatakan, bahwa tidak ada Pemberhentian dengan Tidak Hormat terhadap anggota Polres Singkawang selama tahun 2009. ”PDTH tidak ada. Kalau yang dengan hormat ada. Karena yang bersangkutan mengundurkan diri,” kata Sinambela. (ody)

Segera Perbaiki Dermaga Piai Tebas TEBAS – Dermaga Perigi Piai, Tebas Kuala, Kecamatan Tebas kondisinya sudah rapuh. Diantaranya tonggak penyangganya sudah terlihat terlepas. Namun hingga kini pengguna jalur ini, tetap menggunakannya. Seperti dikatakan Edi, salah satu buruh dermaga ini dibangun sekitar tahun 1986. Hingga kini

belum pernah direnovasi atau diganti. Sehingga bangunan yang terbuta dari kayu itupun sudah mulai rusak. “Tempat bersandarnya kapal ini, terletak di sebelah kiri dari dermaga kapal ferry penyeberangan, yang sampai saat ini masih tetap digunakan kapal-kapal yang memang menjadi tempatnya untuk

bersandar,” jelasnya. Menurutnya, kalau dihitung secara per bulan. Kapal yang singgah di dermaga kecil itu sekitar 40 kapal. Mulai dari kapal antar pulau yang singgah, hingga kapal-kapal yang datang dari daerah lain. Kemudian dermaga ini merupakan tempat untuk bersandar saat pengangkutan jeruk.

“Pengguna dermaga kecil itu akan melonjak drastis saat petani di kecamatan yang ada di seberang panen jeruk, dermaga inilah yang dijadikan sarana membongkar dan memuat hasil panen tersebut,” paparnya, kepada Pontianak Post, di Tebas. Dikatakannya, kalau posisi berada diatas dermaga tersebut. Akan

dirasakan bagaimana goyangan dari gelombang yang ada. Kemudian kalau memang untuk bongkar muat yang banyak, dikhawatirkan akan bisa menimbulkankerugian bagi penggunanya. “Jangan sampai ada korban dahulu baru ada penyelesaian, sehingga hal itu sangat merugikan bagi banyak pihak,” katanya. (fah)


Pontianak Post

SINGKAWANG

Rabu 6 Januari 2010

Visit Kalbar Butuh Peran Masyarakat

beasiswa

Empat Bulan di Jakarta KANDIDAT penerima Beasiswa StuNed (Studeren in Nederland) 2010 untuk gelar master di Belanda, Nur Febriani SKM (25) mengatakan via ponselnya kini sedang berada di Jakarta, sebagai persiapan studinya tersebut. ‘”Sebelum menjalani pelatihan ke Belanda, selama beberapa bulan dilakukan pelatihan di Jakarta,” kata Ani. Sebelumnya, Ani menjelaskan tahun lalu ia mengajak relawan PMI lainnya menginisiasi pendirian perpustakaan di Lapas dengan mengadakan kegiatan “Drop a Book”. Sebuah kegiatan sosial pengumpulan buku dari komunitas terutama pelajar. Nur Febriani Usahanya terbilang cukup sukses. Kini warga binaan Lapas Klas II B Singkawang bisa menikmati fasilitas perpustakaan yang kedepannya akan diperkuat oleh PMI untuk menjadi pusat informasi HIV dan AIDS. Ditanya tentang tantangan yang dihadapi dalam prosesnya mendapatkan beasiswa sepenuhnya, Ani yang juga adik dari Ketua KNPI Kota Singkawang Budi Wijaya menjawab bahwa ia akan berusaha semaksimal mungkin hingga mampu melewati pelatihan Bahasa Inggris dengan baik dan mendapatkan jurusan yang diminatinya, yang kiranya nanti akan berguna bagi masyarakat Kalbar. Namun tantangan tetap ada, yaitu keadaan finansial yang terbatas karena harus melepas pekerjaan sementara tentunya akan membatasi ruang gerak dalam mengakses sarana pendukung belajar dan komunikasi yang dibutuhkan. Karenanya agar berhasil sampai diberangkatkan ke Belanda pada Bulan Agustus nanti, Ani berharap doa dari segenap warga Kalimantan Barat khususnya Singkawang, juga dukungan moril dan materil dari pihak-pihak yang peduli. (ody)

pemilu kada

Calon Perseorangan 13 Januari 2010, KPU mengumumkan pendaftaran bagi perseorangan. Pengumuman itu hanya berlangsung dua hari saja. Ketua KPU Bengkayang, Edy A menjelaskan, jadwal tahapan pemilu kepala daerah sudah disahkan, dan saat ini pihak sudah melakukan berbagai persiapan-persiapan. “Pemuktahiran data dan daftar pemilih sudah harus dilaksanakan 6 Januari,” kata Edy didampingi dua anggotanya masing-masing Tarmizi dan Evi, di ruang kerjanya. Edy mengungkapkan, selain pemuktahiran data dan daftar pemilih, pencalonan perseorangan, selanjutnya dalam tahapan itu juga ditetapkan kampanye. “Kampanye sendiri akan dilaksanakan 51 hari untuk kampanye diluar rapat umum dan 14 hari untuk kampanye dalam bentuk rapat umum. Jadwalnya tanggal 24 Maret hingga 15 Maret untuk kampanye diluar rapat umum,” katanya. Untuk pelaksanaan pemungutan suara, kata Edy, KPU menetapkan tanggal 19 Mei 2010. “Tanggal 22 Mei 2010 menetapkan dalam pleno pasangan calon terpilih sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah. Jadwal ini juga menetapkan selama tiga hari dilakukan uji publik setelah penetapan calon,” kata Edy. Bila tidak ada keberatan terhadap hasil pemilu, kata Edy, maka KPU akan menyampaikan hasil penetapan pasangan calon sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah kepada DPRD tanggal 25 Maret. (ody)

27

ZUL/PONTIANAKPOST

ALAT TANGKAP: Nelayan Sedau, Singkawang dengan alat tangkapnya berupa bubu siap melaut. Disamping jaring, para nelayan juga menggunakan alat tangkap lainnya.

SINGKAWANG – Aktivis pemuda na membuat pengunjung itu terkesan, Kota Singkawang M. Deni Isnaini menga- ketika meninggalkan Kota Singkawang,” takan, bahwa dalam menghidupkan pari- jelas Deni. Dia mengatakan, tahun 2010 wisata di kota ini, diperlukan kerjasama ini merupakan tahun kunjungan Kalbar yang lebih baik antara pihak pengusaha (Visit Kalbar 2010). Untuk itulah lanjut Deni, Singkawang dan pemerintah Kota Singyang merupakan destikawang. Ini dilakukan agar nasi utama kunjungan “Ini dilakukan agar pariwisata Singkawang lebih pariwisata Singkawang wisata di Kalbar, harus lebih menarik, sehlebih siap dibanding menarik, sehingga dapat ingga dapat menyedot daerah lainnya. Deni menyedot wisatawan lebih banyak lagi,” kata Deni wisatawan lebih banyak mengingatkan, banyak potensi-potensi wisata kemarin. lagi yang bisa ditawarkan Ia menambakan bahwa dalam menyambut tadaya tarik dan pesona Deni Isnaini hun kunjungan wisata wisata di Kota Singkawang itu. memang sudah tidak bisa “Kita lihat Singdiragukan lagi. Salah satu kawang bagitu kaya indikasinya, kata dia, adalah dengan banyaknya masyarakat dari dengan wisata, baik itu alam, pantai, taman Kalimantan Barat yang datang ke kota air terjun dan pegunungan,” kata Deni. Pun ini pada momen pergantian tahun. “Pada demikian lanjut Deni, kesiapan tempat momen pergantian tahun 2009 ke 2010 wisata nantinya, tidak akan bisa semkemarin, banyak tempat-tempat wisata purna tanpa adanya dukungan dari elemen dibanjiri oleh masyarakat dari penjuru masyarakat. Kata Deni, masyarakat harus mendukung penuh hal tersebut. Kalbar,” kata Deni. “Masyarakat harus bisa menjadi tuan ruKetua LSM Geli Gersang ini mengungkapkan, bahwa ramainya para pengunjung mah yang baik bagi para wisatawan nantitersebut, tentunya mereka ingin menikmati nya,” kata Deni. Lebih jauh dia berharap, sesuatu yang berkesan dari tempat yang agar tak hanya wisatawan lokal saja yang dikunjungi. Oleh karena itulah, lanjut dia, dapat didatangkan nantinya. Melainkan pemerintah dan pengusaha harus bisa bek- juga dari luar negeri. “Kalau banyak wisatawan luar daerah erjasama dalam memberikan pelayanan dan juga menyediakan tempat-tempat me- dan luar negeri yang datang, maka itu narik yang dapat membuat para wisatawan lebih baik dan menandakan bahwa potensi wisata yang ada di daerah ini juga itu betah. “Sekarang Singkawang sudah merupak- diperhitungkan hingga ke mancanegara,” an daerah tujuan wisata. Tinggal bagaima- tuntasnya. (ody)

2010 Pemerintah Harus Buka Lapangan Kerja SINGKAWANG – Tahun 2010 pemerintah diminta lebih banyak membuka lapangan pekerjaan. Pihak-pihak swasta pun diminta untuk lebih berpartisipasi lagi di dalam pembangunan. “Tahun ini tentunya kita berharap lebih baik dari sebelumnya. Dan salah satu upaya yang harus dilakukan untuk lebih baik, adalah pemerintah harus bisa membuka lapangan pekerjaan yang luas bagi masyarakat,” kata Yunus aktivis mahasiswa Kota Singkawang kepada Pontianak Post kemarin. “Peran sektor swasta harus lebih besar. Karena, mereka merupakan salah satu motor penggerak ekonomi, yang diharapkan dapat membuka akses untuk pencari kerja

mendapatkan pekerjaan,” lanjut Yunus lagi. Ia berharap bahwa angka pengangguran mesti dapat ditekan. Jika kesempatan kerja terbuka luas, kata Yunus, maka pengangguran bisa berkurang. Dan ini menurut dia, akan menjadi sinyalemen positif dalam pembangunan kota ini ke depannya. Harapannya, kata dia, adalah menuju masyarakat yang sejahtera adil dan makmur. ”Kalau masyarakat sejahtera, memiliki pendapatan dan pekerjaan yang jelas, itu merupakan salah satu cermin keberhasilan dalam pembangunan,” katanya. Menurut dia lagi, pemerintah juga harus menggandeng pihak swasta dalam

menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat yang mencari pekerjaan. Kalau pemerintah sendiri, kata dia, cukup sulit untuk membangun. ”Oleh karena itulah harus bisa menggandeng pihak swasta,” tegasnya. Ia mengungkapkan lagi, bahwa pengembangan jiwa enterpreneur juga harus lebih baik ke depan. Menurut dia, jika sudah berkembang, maka akan bisa membuka lapangan pekerjaan. Sehingga, tidak lagi mengharapkan pekerjaan dari pemerintah. ”Kalau bisa membuka pekerjaan dan memperkerjakan orang lain, itu lebih baik. Walau bukan hal yang mudah, tapi tidak ada salahnya mencoba,” kata dia. (ody)

Ingin Pasang Iklan Biro SINGKAWANG (0562) 6319120/8125713422

Tabligh Akbar Habib Rizieq Syihab S I N G K AWA N G - Ke t u a Umum Dewan Pengurus Pusat Front Pembela Islam (DPPFPI), Habib Muhammad Rizieq Syihab direncanakan akan hadir di Kota Singkawang. Kedatangnnya itu terkait dige-

lakukan konvoi hingga ke Mess Daerah Jalan Merdeka,” katanya. Di mes daerah, katanya, beserta rombongan beristihat, kemudian malam harinya akan mengisi tablig akbar di Masjid Agung Kota Singkawang,” jelas Zen, didampingi pengurus lainnya. Selain menggelar tablig akbar, Rabu (13/1) sekitar pukul tujuh pagi, Habib Rizieq akan bertemu dengan pemuka agama masyarakat muslim di Kota SingHabib Muhammad Rizieq kawang. Pertemuan larnya Tabligh Akbar dan Gema itu akan dilakukan di rumah Singkawang Berzikir yang salah seorang pemuka agama di bakal digelar, Selasa (12/1) Kota Singkawang yang terletak di Singkawang Barat. mendatang. Terkait dengan keamanan Sekretaris Tabligh Akbar dan Gema Singkawang Berzikir, pelaksanaan Tabligh akbar Muhammad Zen, dalam jumpa tersebut, Zen mengatakan persnya, Selasa (5/1) mengata- pihaknya telah berkoordinasi kan, rencana kedatangan tokoh dengan pihak kepolisian. “Densudah mencapai sembilan pu- gan pengamanan kepolisian itu, luh persen. Kata Zen, berdasar- kami berharap kelancaran acara kan jadwal Habib Rizieq akan akan berjalan sesuai dengan sampai ke Singkawang Selasa harapan.” Ketua Dewan Pengurus (12/1) sore. Kedatangan Habib bersama rombongan itu, ka- Wilyah (DPW) FPI Kota Singtanya, akan disambut langsung kawang, Yudha R Hand, mengdi Pasir Panjang sebagai pintu harapkan, kepada simpatisan untuk ikut mensukseskan tablik masuk di Kota Singkawang. “Dari Pasir Panjang akan di- akbar tersebut. (zrf)


SAMBAS

28 Terigas

Seleksi Atlet Volley Persatuan Bola Volley Seluruh Indonesia Cabang Sambas menyeleksi atlet muda yang dipersiapkan mengharumkan nama daerah pada masa mendatang. Seleksi ini menjelang kejuaraan besar se-Kalimantan Barat awal tahun depan. Ketua PBVSI Sambas Zainal Abidin mengatakan belum lama ini mengatakan dulu Kabupaten Sambas cukup disegani daerah lain. Ia menyebutkan banyak atlet-atlet muda yang pernah membela Kalbar dipentas nasional. “Sebelum Kabupaten Sambas dimekarkan menjadi tiga daerah, banyak klub-klub bola volley membina atlet-atlet muda. Namun, sekarang kondisinya berbeda. Sangat sedikit pemuda yang mau berolahraga,” katanya. Ia menyebutkan menghadapi kejuaraan diperlukan persiapan matang. Dikatakannya, ada 55 atlet muda berbakat yang ikut seleksi terdiri 37 putra dan 18 putri. “Tim seleksi dikoordinatori Deri Darwin dan empat pelatih lainnya. Seleksi selama dua hari, secepatnya kami pastikan siapa-siapa saja yang lulus guna menjadi wakil daerah di kejuaraan junior bola volley di Kota Pontianak,” ungkap Zainal. Deri Darwin mengatakan seleksi melibatkan seluruh atlet muda dari kecamatan di Kabupaten Sambas. Menurutnya, persiapan kejuaraan tim hanya membawa 15 atlet putra dan 15 putri. “Kejuaraan junior khusus usia kelahiran tahun 1991 untuk putra dan tahun 1992 kategori putri. Dari beberapa hari seleksi, mereka yang mengikuti kegiatan seleksi memiliki potensi yang tinggi,” terangnya. Deri mengungkapkan telah terbangun kebersamaan sesama atlet dan pelatih. Menurutnya, sangat penting membangun kekuatan tim. “Kita berharap dari seleksi ini akan terbentuk tim volley yang kuat, sehingga dapat mengharumkan nama Kabupaten Sambas,” harapnya. (riq)

Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

Pelanggaran Lalin Warnai Tahun 2009 SAMBAS – Pelanggaran lalu lintas di Kabupaten Sambas meningkat cukup tajam. Sepanjang tahun 2009 tercatat 4.246 kasus atau meningkat 433 kasus dibandingkan tahun 2008. Kepala Polisi Resor Sambas Ajun Komisaris Besar Winarto Senin (4/1) mengatakan pada tahun 2008 hanya tercatat 3.813 kasus pelanggaran lalin. Ia menyebutkan jumlah korban kecelakaan juga mengalami peningkatan. “Jumlah kecelakaan mencapai 40 kasus

tahun 2009. Sedangkan tahun 2008 hanya terdapat 28 kasus saja,” ungkapnya. Ia mengungkapkan jumlah korban meninggal dunia mencapai 41 orang pada tahun 2009. Sementara itu, kata dia, korban tewas tahun 2008 hanya sebanyak 28 orang. “Sedangkan korban luka berat tahun 2008 hanya delapan orang. Untuk tahun 2009 jumlahnya korban luka berat mencapai 29 orang,” tuturnya. Winarto mengemukakan selain jumlah

pelanggaran meningkat, angka korban meningkat cukup besar. Dikatakannya, hal ini menjadi perhatian Polres Sambas untuk lebih giat menurunkan angka kecelakaan dan pelanggaran. “Kami mencoba menertibkan para pengendara sepeda motor yang paling banyak melakukan pelanggaran. Adapun yang sering dilanggar, penggunaan helm standar, tidak melengkapi surat kendaraan dan lain-lain,” ungkapnya.

Ia mengatakan salah satu rencana kegiatan Polres Sambas melalui razia rutin di semua kecamatan. Langkah ini, ungkapnya, bukan hanya menertibkan para pengguna sepeda motor tetapi juga mengurangi angka pencurian sepeda motor. “Makin sering kami razia, maka ruang gerak para pelaku curanmor sempit. Upaya kami ini haruslah didukung semua pihak. Sehingga, angka kecelakaan dan korban dapat diminimalisir,” harap Winarto. (riq)

THORIQ/PONTIANAK POST

BECEK : Jalan ke arah Sejangkung pada sejumlah titik berlubang dan becek ketika hujan tiba. Seperti terlihat pengendara sepeda motor mengelakkan jalan becek.

Ciptakan Rekor MURI dengan Replika Jeruk Lebih lanjut, ia mengatakan kalau di TEBAS – Sebentar lagi Kecamatan Tebas akan menjadi tuan rumah pe- Barito Kuala jumlah jeruk yang digunyelenggaraan Musabaqah Tilawatil nakan mencapai 10 ribu buah dengan tinggi mencapai empat meter. Quran tingkat Kabupaten Dikatakannya, bila dikalkulasiSambas. Camat Tebas kan jumlah petani di Kecamatan Heryanto kemarin menTebas jumlah buah yang harus gatakan momen itu akan disiapkan tidak begitu banyak. diisi dengan menciptakan “Selain itu, biaya pembuatan rekor MURI membangun replika sendiri tidak mahal. replika jeruk. Kami mengharapkan dukungan “Saya telah menghitung seluruh pihak mau pun sponsor jumlah jeruk yang akan nantinya,” tuturnya. dijadikan replika. Karena di Heryanto mengatakan paling Kecamatan Tebas merupaHeryanto tidak untuk mengundang pemkan wilayah produksi terbeberi sertifikat MURI. Ia menyebutkan sar di Kalimantan Barat,” katanya. Ia menyebutkan sementara ini replika langkah ini upaya membangun pencijeruk terbesar dan terbanyak dipegang traan daerah bahwa jeruk yang dijual oleh Kabupaten Barito Kuala. Menurut- ke Jakarta bukan Jeruk Pontianak tetapi nya, informasi yang didapatkan tanaman berasal dari Sambas. “Mudah-mudahan hal ini dapat terealjeruk berasal dari Tebas. “Di sana saja bisa membuat itu, mengapa kita tidak. isasir. Karena saya sudah mendapatkan Saya telah menyampaikan ini kepada angin segar bahwa setiap desa mau memasyarakat Tebas untuk mendapatkan nyiapkan jeruk untuk membuat replika tersebut,” katanya. (riq) dukungan,” ungkap Heryanto.

Pembinaan Olahraga oleh Pemerintah Minim SAMBAS – Prestasi olahraga yang didapatkan atlet asal Kabupaten Sambas dapat dihitung dengan jari. Aktivis Mahasiswa Penjaskes FKIP Universitas Tanjungpura Rudiansyah kemarin mengatakan minimnya hasil yang didapatkan karena faktor kurang pembinaan. “Peranan pemerintah membina atlet olahraga sangat sedikit. Seharusnya, menjadi sebuah kewajiban bagi pemerintah daerah menumbuh kembangkan kegiatan olahraga,” katanya. Menurutnya, pembinaan olahraga terjadi bersifat musiman. Tegasnya, setelah mendekati masa kompetisi baru sibuk-sibuk menyusun program latihan. “Ingat kata pepatah udah sakit perut baru mencai jamban. Mungkin pepatah itu sangat tepat disemat di lingkungan Pemda Sambas. Pemda yang seharusnya mem-

bina organisasi olahraga di bawah pemerintah daerah seperti GABSIS Sambas, KONI Sambas dan lainlain,” tegasnya. Rudiansyah mengatakan sekarang malah beralih perhatian kepada organisasi tidak jelas latar belakangnya ketimbang organisasi yang seharusnya dimaksimalkan peran pemerintah. Ia menyebutkan sampai kapan pun kalau sistem pembinaan seperti sekarang, olahraga di Kabupaten Sambas tidak akan maju. “Solusi yang harus diimplemtasikan pemda yakni melakukanlah pembinaan secara berkesinambungan. Yakni ada atau tidaknya turnamen pembinaan haruslah tetap berjalan sesuai dengan program latihan yang telah direncanakan,” kata Rudiansyah. Selain itu, ungkap dia, program olahraga haruslah disusun secara

sistematis, artinya pembinaan yang dilakukan mulai dari hal paling dasar dalam olahraga dibina, baru kemudian dilanjutkan ketahap latihan selanjutnya. Menurutnya, bagi pengelola olahraga janganlah sekali-kali program latihan diprogramkan pemerintah dijadikan sebagai ajang “kesempatan” yang nantinya akan berdampak pada peningkatan prestasi olahraga. “Solusi yang kami sampaikan supaya pemda melaksanakan Undang-undang tentang Keolahragaan Pasal 12 ayat (2) tentang tugas, wewenang, dan tanggung jawab pemerintah. Karena isi pasal ini yakni pemda mempunyai tugas melaksanakan kebijakan dan mengkoordinasikan pembinaan dan pengembangan keolahragaan serta melaksanakan standardisasi bidang keolahragaan di daerah,” paparnya. (riq)


Pontianak Post

KETAPANG

Rabu 6 Januari 2010

potret

Musim Buah Manggis SELAIN buah durian, ternyata saat ini di Kayong Utara (KKU) sedang musim buah manggis. Kalimat itulah yang dicetuskan Damianus Yordan, pelatih tinju Kayong Utara ketika disinggung kabar terakhir di daerah ini. “Yang lain seperti biasalah,” kata Damianus Yordan. Pada kesempatan tahun baru 2010 lalu ia menDamianus Yordan gaku baru saja menghibur masyarakat pedalaman selama lima hari dari tanggal 27-31 Desmeber 2009 di Kecamatan Simpang Dua Kabupaten Ketapang. “Bulan Agustus Yordan Cup tuinamen sepakbola dan acara puncaknya tinju, setiap tahun saya gelar,” katanya. (ndi)

PPP Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati 28 KETAPANG—DPC Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Ketapang membuka penjaringan bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah mulai Jumat (8/1) 2010 mendatang. Sekaligus pendaftaran bakal calon yang dilakukan mulai 11 hingga 18 Januari 2010 di Seketariat DPC PPP Kabupaten

Ketapang Jalan R.Suprapto. Hal tersebut diungkapkan Ketua Panitia Penjaringan Desk pemilihan umum kepala daerah Anis Munisa S.Pdi kepada Pontianak Post, Selasa (5/1) kemarin. “Penjaringan dan pendaftaran ini terbuka bagi semua orang. Baik kader partai maupun diluar partai untuk bersama PPP mengabdi demi kema-

juan pembangunan masyarakat Ketapang,’ ungkapnya. Bahkan panitia juga menetapkan tanggal deadline pengembalian formulir sama dengan ditutupnya penjaringan dan pendaftaran bakal calon pada 18 Januari 2010. Diharapkan semua bakal calon yang ingin memimpin Kabupaten Ketapang melalui

perahu PPP mulai dari sekarang mempersiapkan diri. Agar tujuan membangun kehidupan masyarakat lebih baik bersama PPP akan terwujud. “Silakan untuk informasi lebih rinci mengenai syarat dan kelengkapan administrasi bisa langsung mendatangi seketariat DPC PPP Ketapang,” jelasnya. Dengan dibukanya penjaringan

TNI Harus Profesional Wujudkan Kadaulatan

ale-ale

Respon Positif SETIAP malam minggu, anggota Polres hadir menjadi narasumber dalam acara khusus kepolisian. Mereka tampil dalam dialog interaktif di Renita FM. Menurut AKBP Badya Wijaya SH, Kapolres Ketapang menyebutkan interaktif bersama masyarakat Ketapang ini memperoleh respon yang sangat baik dari masyarakat. “Ini terbukti dengan banyaknya masyarakat memberikan tanggapan dan pertanyaan,” kata Kapolres Ketapang, AKBP Badya Wijaya SH, Minggu (3/1) malam. Kapolres mengimbau kepada seluruh msyarakat mari kita manfaatkan radio ini sebagai sarana untuk kita memperoleh informmsi yang sangat berguna bagi kehidupan. Ia juga memohon pihak Radio Renita FM memberikan sajian yang sangat bermanfaat bagi masyarakat. Ajak mereka untuk lebih membuka wawasan dan pemikiran yang lebih maju. “Mari jadikan kami anggota Polri sebagai Mitra masyarakat dalam kehidupan,” harap AKBP Badya Wijaya SH. (ndi)

Andi/pontianakpost

RUSAK: Kerusakan jalan adalah salah satu dampak yang ditimbulkan dari genangan. Tampak salah satu ruas jalan yang kondisinya memprihatinkan lantaran sering terendam.

Bentuk Panwas Pilkada Polemik perekrutan anggota Panwas Pemilu Kada Ketapang 2010 dikhawatirkan menghambat proses tahapan pemilu kada. Menurut Effendy Yusuf, mantan ketua Panwascam Kendawa-ngan bahwa Panwas perlu segera dibentuk. Sebab saat ini sudah masuk pada tahapan pemilu kada. ”Kehadiran Panwas tak bisa dipisahkan dari sebuah pesta demokrasi sehingga diharapkan pemenangnya nanti akan menjadi pemimpin yang sudah teruji, profesional dan kredibilitas,” ungkap Effendi Yusuf mantan nggota panwascam Kendawangan pemilu legislatif dan Pemilu Presiden dua periode priode berturut-turut. Dia mengibaratkan Panwas adalah rem pada sebuah kendaraan. Bisa dibayangkan apa yang terjadi bila kendaraan tanpa rem tentunya akan menabrak semua rambu-rambu yang ada. Begitu juga Pemilu Kada tanpa Panwas akan berlaku hukum rimba. Dimana,yang kuat akan menggilas yang lemah dan tidak berlaku lagi hukum dan aturan yang sudah digariskn dalam UU. ”Saya tidak memihak Panwas pemilu kada bentukan siapa pun, yang pasti panwas dibutuhkan guna menjamin terselenggaranya pemilu kada Ketyapang yang transparan, luber dan jurdil,” tegas Effendy Yusuf. (ndi)

dan pendaftaran bakal calon kepala daerah ini. PPP Ketapang akan mengusung sendiri pilihan cakada berdasarkan hasik penjaringan yang dilakukan internal. Dan PPP Kabupaten Ketapang siap ikut berkompetisi secara bersih, professional pada pemilihan kepala daerah yang rencananya akan dihelat Mei 2010 mendatang. (har)

KETAPANG—Kepala staf Resort Militer (Kasrem) 121/ ABW Letkol Inf Aminullah, menegaskan anggota TNI yang berada di komado wilayah (kowil) harus menjunjung tinggi profesionalisme prajurit dalam rangkan mweujudkan keladulatan NKRI. Dengan cara selalu melakukan peningkatan peran Hari Kurniatama/pontianakpost dan konsisten menjalan tugas PENYEMATAN: Kepala staf resort Militer 121/ABW (Kasrem) Letkol Inf Aminullah menyematkan tanda pe- dan fungsi sebagai anggota serta apel Danramil dan babinsa kepada anggota peserta apel Danramil dan Babinsa tahun anggaran 2009 TNI. di Makodim 1203/Ketapang, kemarin. “Apabila kinerja anggota Kodim 1203 Ketapang ingin lebih baik maka anggota kowil harus menjalankan peran, tugas dan fungsi sebagai aparat kowil, dan mempedomani aturanDari proses pemilihan kepala desa membatalkan hasil pilkades tidak aturan untuk menunjang tugas KETAPANG—Tahun 2010 sepertinya merupakan wajah baru Ka- tersebut, kata dia, sejauh ini tidak ter- mudah, kami perlu melakukan pen- kedepannya agar lebih baik,” bupaten Ketapang. Karena Pimilihan jadi masalah serius. Se perti adanya injauan lapangan,” timpalnya. tegas Kasrem saat membuka apel Bahkan tak jarang, kata dia, baik Danramil dan Babinsa Tahun Bupati dan Wakil Bupati bakan di- pembatalan hasil pemilihan akibat laksanakan tahun bershio macan ini. indikasi kecurangan. Semua proses melalui perbicaraan non formal Anggaran 2009 di Makodim Tak terkecuali pemilihan kepala desa pilkades berjalan sesuai aturan yang dan via sms serta telpon, dirinya 1203 Ketapang, Selasa (5/1) (Pilkades) yang tersebar di seluruh ada. Akan tetapi, pihaknya tidak sering mendapat laporan menge- kemarin. kecamatan di Kabupaten Ketapang. memungkiri adanya protes terhadap nai berbagai masalah yang timbul Dengan tema Melalui apel akibat pilkades yang berlangsung. danramil dan Babinsa Tahun Setidaknya ada sekitar 70 pilkades hasil akhir pilkades disebuah desa. “Sampai saat ini kita baru me- “Kadang ada masuk sms dan telpon anggaran 2009 kita tingkatkan akan dihelat tahun ini. Dan sekitar 28 desa baru hasil pemekaran akan nerima satu laporan surat tebusan ke saya soal permasalahan seputar aparat satkowil dalam pelaksamemiliki pemimpin desa yang baru. mengenai keberatan hasil pilkades,” pilkades, tapi saya sarankan untuk naan binter guna terwujudnya Menurut Gusti Endang Risono, katanya. Meskipun, lanjut dia, per- diselesaikan dengan kepala dingin profesionalisme prajurit TNI Kasubbid Tata Pemerintahan, Perang- soalan protes maupun keberatan hasil dan disampaikan ke panitia pilkades AD. Prajurit diharapkan mampu kat dan Administrasi Desa/kelurahan pilkades bukan merupakan pihaknya. bersangkutan,” terangnya. melaksanakan tugas dengan Sementara itu, pengamat pemba- baik. Dekat dengan rakyat, selalu Badan Pemerintahan Desa, Peranan Seharusnya, sesuai dengan mekanWanita, dan KB Kabupaten Ketapang. isme yang ada bagi calon yang merasa ngunan Ketapang, Umar, mengata- bersosialisasi dengan baik, serta Banyaknya pilkades yang diselengga- keberatan dan adanya kecurangan da- kan pilkades sangat penting memilih bersama penegak hukum yang rakan mengingat banyak pula jabatan pat melaporkan hal tersebut ke panitia pemimpin baru membawa perubahan ada meningkatkan keamanan dan kepala desa yang masuk purna tugas. pemilihan kepala desa yang bersang- suatu desa. Oleh sebab itu, diharap- ketertiban, seperti ikut mencegah “Tahun 2010 ini sekitar 70 pilkades kutan. Apabila masalah tersebut tidak kan semua calon yang yang ikut akan dilaksanakan. Sedangkan untuk bisa teratasi oleh pihak panitia, maka pilkades harus memahami aturan dan tahun 2009 sebelumnya setidaknya apabila pihaknya merasa perlu cam- melakukan strategi bersih. Sehingga sudah ada 20 Pilkades yang telah pur tangan menyelesaikan masalah kekondusifan wilayah dapat terjaga. Keinginan sejumlah pihak “Kita harapkan pilkades yang akan dilaksanakan dan dari hasil tersebut maka akan dilakukan. agar pembahasan peraturan “Selama bisa diselesaikan diting- dan sedang berlangsung menjunjung 10 Kades terpilih akan di SK-kan,” daerah (perda) tentang wilayah ungkapnya ditemui di ruang ker- kat panitia pilkades hal terse- tinggi nilai sportifitas dan kejujuran,” pertambangan rakyat (WPR) but tidak masalah, karena untuk tegasnya. (har) janya Selasa (5/1) kemarin. dipercepat dan segera disahkan DPRD Ketapang sepertinya masih menunggu proses panjang. Karena DPRD Ketapang belum bisa menjadwalkan pembahasan milih tetap (DPT) dan tahapan untuk memberikan payung hupencalonan pasangan calon Bu- kum terhadap aktivitas penamKETAPANG—Meskipun le- anggota Panwas pemilihan kepala pati dan wakil bupati akan segera bangan masyarakat tersebut. galitas tidak diakui KPU Ketapang. daerah versi Bawaslu Ismail SE di- dimulai. Pengawasan untuk seluruh Ketua Badan Legislasi Daerah Panitia pengawas pemilihan kepala hubungi Pontianak Post, kemarin. tahapan tersebut penting, sehingga (BLD) DPRD Kabupaten Ketadaerah yang dilantik dan SK-kan Alasan mendasar, bagi panwas jangan sampai terjadi kisruh DPT. pang, Adrianus Opung, mengaBadan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kada untuk melakukan pengawasan Memang diakuinya adanya Panwas takan sejauh ini badan legislasi pusat akan tetap melaksanakan adalah untuk memastikan pros- tidak berarti drastis tidak terjadi belum menentukan pembahasan pengawasan pada pilkada Ketapang es tahapan pemilu berjalan sesuai kecurangan pemilu. Minimal den- Raperda pertambangan rakyat. Hal 2010 ini. Hal ini dikarenakan ama- jalurnya. Selain itu memang, kata dia, gan adanya Panwas kada ini bisa ini dikarenakan terbentur masalah nah dan tugas yang diamanahkan panwaskada telah diberikan manda- bekerja maksimal untuk memi- dasar hukum yang dipakai apabila dari Bawaslu pusat. Soal kisruh den- pat dan amanah melalui SK yang nimalisir terjadi kecurangan dalam badan legislasi membahas raperda gan KPU Ketapang, Panwas meny- dikeluarkan Bawaslu. Apabila tidak tahapan Pilkakada nantinya. “Yang pertambangan rakyat. Meskipun erahkan persoalan ini ke KPU pusat dijalankan maka panwaskada yang jelas dengan amanat yang diemban sudah da Undang-Undang Nomor dan Bawaslu pusat di Jakarta. terbentuk menyalahi aturan yang ada. dari Bawaslu perlu dilaksanakan 4 tahun 2009 mengenai pertam“Persoalan kisruh ini kami seba- “Kalau kita tidak mengawasi tahapan semaksimal mungkin agar proses bangan mineral dan batubara, gai panwas menyerahkan sepenuh- pemilihan kepala daerah Ketapang pemilihan umum kepala daerah namun sampai saat ini belum ada nya ke dua lembaga KPU pusat dan maka kami juga turut dipersalahkan bisa berjalan sesuai dengan aturan peraturan pemerintah (PP) sebaBawaslu, sedangkan kami tetap padahal kami telah dibentuk Ba- yang ada,” tegasnya. Ia mengatakan gai peraturan turunan. Dimana menjalankan tugas selaku panwas waslu, kami bekerja sesuai amanah Panwas pemilihan kepala daerah PP ini sangat dibutuhkan sebagai akan tetap berjalan sampai seluruh landasan hukum dalam pempada pemilihan kepala daerah Keta- yang diberikan,” katanya. buatan perda. “Kalau belum ada pang tahun ini,” ungkap salah satu Kemudian, persoalan daftar pe- tahapan pilkada berakhir.(har)

70 Pilkades Sepanjang 2010

terjadinya terorisme. Kasrem Letkol Inf Aminullah yang didampingi Kasi Ops Korem 121/ABW Mayor Inf Denny, berharap kinerja TNI khususnya jajaran Kodim ketapang akan lebih baik menyongsong tahun 2010 ini. Dalam pelaksanaan apel Danramil dan Babinsa jajaran Kodim 1203 Ketapang kali ini. Seluruh aparat satko wil mendapatkan materi penting dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban sebagau penunjang kedaulatan NKRI. Seperti materi Terorisme dari Polres Ketapang, Dana Hibah oleh Pemda Ketapang, serta materi illegal logging dari Dinas Kehutanan Ketapang, serta mengenai bancana alam oleh Badan Penanggulangan Bencana daerah. Upacara yang dihadiri Dandim 1203 Ketapang, Letkol Inf Agus Prasetyo Ari Wibowo, ini juga berharap, seluruh jajaran dandim dan babinsa dapat memahami materi yang diberikan, sehingga kedepannya berguna menunjang kinerja yang lebih baik lagi. “Harapan kita kedepannya kinerja anggota TNI akan lebih baik dalam hal wewujudkan kedaulatan NKRI, tentunya didukung oleh kerjasama seluruh komponen masyarakat,” katanya. (har)

Belum Pastikan Bahas WPR

Panwaskada Tetap Awasi Pilkada 4 Meski Tak diakui KPU

PP kemungkinan pembahasan pertambangan rakyat sepertinya tidak bisa dilakukan, dasarnya kita membahas raperda apa,” ungkapnya saat dihubungi via telpon, Selasa (5/1) kemarin. Padahal berdasarkan prioritas DPRD Ketapang setelah penetapan APBD 2010, maka fokus DPRD Ketapang adalah pembahasan Raperda Pertambangan Rakyat. Bahkan Ra-perda Pertambangan rakyat ini merupakan warisan DPRD Ketapang periode sebelumnya agar ditindaklanjuti. Bahkan desakan sejumlah pihak Raperda ini segera dibahas dan disahkan menjadi perhatian publik. Apalagi banyaknya tuntutan penambang dan masyarakat mengenai raperda ini, bahkan DPRD Ketepang beberapa kali didatangi masyarakat mendesak Raperda ini segera disahkan. Menurut Opung sapaan akrabnya, Raperda ini tetap akan menjadi prioritas Badan Legislasi, namun apabila PP sebagai aturan turunan UU Nomor 4 tahun 2009 sudah ada. (har)

Petunjuk Operasi Kegiatan Polres 2010 Dipaparkan KETAPANG–Penyerahan petunjuk operasi kegiatan Polres Ketapang tahun 2010, Selasa (5/1) dipaparkan di Aula Mapolres Ketapang. Sosialisasi daftar isian pelaksanaan anggaran Polres Ketapang itu dibuka Kapolres Ketapang AKBP Badya Wijaya

SH melalui Waka Polres Kompol Erwin F.Tossin S.Ik. Setelah dibuka Waka Polres Ketapang, maka Bensat (Bendahara Kesatuan) IPDA Slamet Kusumo Widodo kemudian memberikan paparan dan penyerahan petunjuk ope-

ANDI CANDRA/PONTIANAKPOST

ANGGARAN: Waka Polres Ketapang membuka paparan Sosialisasi daftar isian pelaksanaan anggaran Polres.

rasi kegiatan (dok) Polres Ketapang tahun 2010 kepada masingmasing bagian satuan. Kapolres Ketapang melalui Waka Polres mengharapkan para Kapolsek se-Ketapang dan jajaran Polres Ketapang membahas anggaran 2010 sosialisasi ini berlangsung selama dua hari. Menurut Kompol Erwin F.Tossin

S.Ik, kegiatan hari ini (6/1) dilanjutkan pembuatan rencana kerja Polres dan Polsek untuk 2010. “Dalam penggunaan dan pemanfaatan uang negara, maka diperlukan transparansi dan efisiensi sesuai dengan peruntukan dan dapat dipertanggungjawabkan,” ujar Kompol Erwin F.Tossin S.Ik.(ndi)


OPINI

30

Pontianak Post

Rabu 6 Januari 2010

Dekonstruksi Birokrasi Pemerintahan

Editorial

Sinyal Merah dari Teluk Aden LUPAKAN sejenak Teluk Persia. Hamas dan Israel memang belum berdamai. Nuklir Iran juga tetap misterius dan bom tiada henti menyalak di Iraq. Tapi, masih ada kawasan lain, tak jauh dari situ, yang saat ini lebih membutuhkan perhatian dunia: Teluk Aden. Di sepanjang teluk itu berdiri dua negara yang bisa melahirkan ancaman terhadap stabilitas keamanan global, yakni Yaman dan Somalia. Yaman adalah negara termiskin di Jazirah Arab yang kini terjepit di antara perlawanan kelompok separatis dan menguatnya pengaruh Al Qaidah. Di Yaman inilah Umar Farouk Abdulmutallab, pria Nigeria 23 tahun yang nyaris meledakkan pesawat Northwest Airlines berpenumpang 290 orang pada 25 Desember 2009 lalu, dibina. Di negeri tetangga Arab Saudi ini pula, Anwar Al Awlaki, ulama radikal yang terkait pelaku pembantaian di Fort Hood, Amerika Serikat (AS), November lalu, bertempat tinggal. Di Yaman pula, menurut klaim badan intelijen Inggris MI6, ada puluhan warga Inggris yang saat ini diduga kuat tengah dididik Al Qaidah (lebih tepatnyaAl Qaidah di SemenanjungArab atauAQAP, “anak perusahaan” Al Qaidah). Kedubes dan kapal milik Amerika Serikat (AS) juga pernah dibom di sini dan menewaskan puluhan orang. Tepat di seberang Yaman, melintasi Teluk Aden yang tiap tahun dilalui tak kurang 21 ribu kapal, berdiri Somalia. Sejak 1991, Somalia tak punya pemerintahan yang efektif. Pasukan pemerintah hanya berkuasa di ibu kota Mogadishu, itu pun sebagian. Sisanya adalah tanah tak bertuan dan tak berhukum, terutama di kawasan pantai.Tak heran kalau kini Somalia tumbuh menjadi sarang perompak. Dalam kurun sepekan terakhir saja, ada empat kapal yang dibajak. Salah satunya tanker pengangkut bahan kimia M.T Pramoni yang berawak 17 ABK asal Indonesia. Total dalam dua tahun terakhir, tercatat 80 kapal yang dibajak para lanun Somalia di sepanjang teluk yang terkoneksi dengan Terusan Suez tersebut. Atau rata-rata hampir empat perompakan tiap bulan. Teluk Aden juga menjadi jalur pengiriman senjata untuk AQAP dan Al Shahaab, kelompok radikal di Somalia yang juga berafiliasi dengan Al Qaidah. Sayangnya, dengan kondisi keamanan di Teluk Aden yang demikian merah seperti itu, perhatian internasional masih saja minim. Sejumlah negara memang mengirim kapal perang mereka untuk berpatroli. Tapi, itu sporadis saja. PBB juga nyaris tak berbuat apa-apa. Badan dunia itu malah lebih sibuk mengkritik kisruh politik Iran yang sebenarnya lebih merupakan masalah internal. Menekan Korea Utara yang telah jauh hari mengirim sinyal siap berunding terkait nuklir. Dan, menyoroti konflik Hamas-Israel yang telah dimediatori banyak Negara. Padahal, ancaman dari Teluk Aden lebih nyata. Puluhan juta dollar AS telah berpindah tangan ke para perompak sebagai tebusan yang membuat mereka kian merajalela. Kian hari, alur perdagangan dunia kian terganggu. Suplai senjata yang bebas mengalir juga membuat jaringan Al Qaidah di kawasan itu semakin leluasa mengubah orang-orang berpendidikan tinggi seperti Abdulmutallab menjadi pengebom bunuh diri. (*)

gagasan

Talk Less, Do More KUTIPAN salah satu iklan merek rokok tersebut telah akrab di telinga kita. Sayang, slogan itu jarang kita resapi dan lakukan. Tahun 2010 tidak akan lebih mudah daripada 2009 yang sudah kita lewati, sehingga mau tidak mau kita harus berusaha lebih keras menghadapi tantangan di depan. Berusaha lebih keras harus diwujudkan dalam tindakan nyata, bukan sekadar kata-kata di mulut. Itu berlaku untuk semua. Pemerintah, misalnya, hendaknya tidak hanya berkomentar di media mengenai urusan politik. Rakyat benar-benar menanti pekerjaan pemerintah demi kemajuan dan kesejahteraan bangsa. Rakyat sudah lelah dengan berbagai skandal dan konflik antarpolitikus. Rakyat juga harus meresapi kutipan ini. Percuma saja kita berkomentar sana-sini tentang urusan politik atau ikut berdemonstrasi sementara pekerjaan yang seharusnya kita kerjakan menjadi telantar. Alangkah baiknya jika kita menggunakan energi yang kita miliki untuk hal-hal yang berguna.

Pojok

Peter Alimin

Dana Jembatan Mensere Rp1 Triliun *Hati-hati duit besar itu Jembatan Gajahmada Siap Dibongkar *Kalau sudah terlalu lapuk?

Pawang

Berakhirnya kekuasaan rezim Orde Baru yang sentralistis sebelas tahun silam melahirkan paradigma baru dalam birokrasi pemerintahan di negara ini. Pada masa rezim orde baru, birokrasi pemerintahan dikooptasi oleh kekuasaan kaku rezim orde baru sehingga menumbuhkan birokrasi yang bersifat arogan, prosedural, elitis, otoriter, lamban, sentralistis-top-down, serta miskin inovasi dan kreatifitas, sehingga menyebabkan rendahnya kinerja dan kualitas birokrasi pemerintah, terutama yang menyangkut pelayanan publik. Pada akhirnya setelah tergulingnya kekuasaan rezim orde baru akibat demonstrasi besarbesaran rakyat yang dimotori mahasiswa dan kaum reformis yang melahirkan era reformasi, dan yang berupaya mendudukkan demokrasi, birokrasi dan pemerintahan sebagaimana mestinya berdampak pada terjadinya perubahan dalam sistem birokrasi pemerintahan di negara ini. Paradigma birokrasi pemerintahan yang otoriter berubah menjadi paradigma birokrasi pemerintahan yang lebih fleksibel, akuntabel, transparan dan dinamis sehingga wajah birokrasi dan pemerintah menjadi lebih ramah serta qualified. Perubahan paradigma ini diharapkan diikuti pula oleh perubahan pola manajemen dalam birokrasi itu sendiri; perubahan mental atau pola pikir serta pola kerja aparatur pemerintah dalam melaksanakan tugas dan fungsinya secara profesional dan akuntabel sehingga dapat meningkatkan kualitas kinerja pemerintah yang pada giliran-

nya untuk peningkatan kualitas kebijakan dan pelayanan publik (public service) dalam rangka penciptaan good governance and clean government di era otonomi daerah ataupun dalam rangka pembentukan pemerintahan Indonesia modern di era globalisasi. Dalam konteks good governance and clean government, sistem birokrasi yang diharapkan adalah tatanan birokrasi yang bersih, profesional, qualified dan terdesentralisasi secara berimbang, sehingga mampu dan siap memberikan pelayanan secara efektif dan efisien kepada masyarakat sebagai pengguna (stakeholder) pelayanan publik. Dengan adanya perubahan sektor birokrasi pemerintah berimplikasi terhadap pemberian pelayanan kepada publik dan dengan diterapkannya manajemen yang baik dan modern, maka diharapkan proses birokrasi dalam pemerintahan dapat berjalan secara teratur, mudah, cepat dan memuaskan sehingga masyarakat tidak merasa was-was dan terbebani ketika berurusan dengan pemerintah serta terbentuknya image atau citra positif pemerintah dimata masyarakat. Oleh karena itu, perlu adanya kondisi yang memungkinkan terciptanya iklim birokrasi dan aparatur yang mengabdi pada rakyat (public servant) dan harus terus diupayakan birokrasi benar-benar melayani kepentingan masyarakat secara jujur dan adil. Selain itu terbentuknya birokrasi dan pemerintahan yang baik dan bersih merupakan amanat daripada konstitusi negara sebagai cita-cita nasional bangsa yaitu tercapainya masyarakat dan negara madani. Menurut Dr. Lijan Poltak Si-

Oleh: Mateus Suseno, S STP nambela, MM., M.Pd., dkk dalam buku berjudul “Reformasi Pelayanan Publik”, dikatakan bahwa “Kondisi objektif dari iklim kerja aparatur yang menjalankan birokrasi pemerintah, selama ini masih dipengaruhi oleh teori atau model birokrasi klasik yang diperkenalkan oleh Taylor, Wilson, Weber, Gullick, dan Urwick, yaitu mencakup (i) struktur, (ii) hierarki, (iii) otoritas, (iv) dikotomi kebijakan administrasi rantai pemerintah, dan (v) sentralisasi. Teori-teori tersebut ternyata tidak dapat memberikan jawaban relevan dan faktual untuk mengakomodasi segala bentuk perubahan yang terjadi. Faktanya teori-teori birokrasi tersebut malah menimbulkan implikasi negatif, meminjam T. Smith disebut sebagai inmobilism-inability to function atau adanya hambatan dan ketidakmampuan menjalankan fungsi secara efektif”; Dan seperti dikemukakan E. Burdock, bahwa birokrasi merupakan tokenisme, yaitu kecenderungan sikap administrator yang menyatakan mendukung suatu kebijaksanaan dari atas secara terbuka tetapi sebenarnya hanya melakukan sedikit sekali partisipasi dalam pelaksanaannya. Oleh karena itu, dalam tatanan global dewasa ini, birokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan mesti juga berkembang mengikuti perkembangan zaman agar mampu menciptakan tata pemerintahan yang baik dan modern, sehingga mampu menjadikan pemerintah sebagai institusi yang benar-benar handal. Disamping itu, birokrat

sebagai administrator haruslah berpartisipasi secara maksimal atas suatu kebijakan sebagai produk dari birokrasi itu sendiri. Dalam upaya tercapainya good governance and clean government, penciptaan pemerintahan yang bersih dan berwibawa merupakan opsi yang tidak bisa dinafikan di era globalisasi sekarang ini. Hal ini merupakan keharusan bagi setiap negara didunia untuk memberikan perlindungan, jaminan dan pelayanan bermutu kepada warga negaranya, karena muara dari pembentukan negara adalah tercapainya pelayanan yang baik serta tingkat kesejahte­ raan masyarakat yang tinggi, yang selanjutnya akan semakin memperkokoh posisi negara tersebut untuk mencapai tujuannya sebagai negara modern dan sejahtera (modern and welfare state) yang unggul di segala bidang kehidupan berbangsa. Oleh karena itu, birokrasi pemerintah merupakan sektor yang harus direformasi dan dibenahi terlebih dahulu agar sistem penyelenggaraan pemerintahan dan penyelenggaran pembangunan sesuai dengan sasaran yang diharapkan. Birokrasi sebagai administrator penyelenggara pemerintahan harus mampu mengelola pemerintahan secara modern, serta menghasilkan kebijakankebijakan yang pro rakyat, tidak elitis dan tidak mematikan hakhak masyarakat. Birokrasi yang lamban dan berbelit-belit akan membuat kualitas pemerintah mengalami dekadensi dimata rakyat. Disamping itu, dapat berimplikasi terjadinya stagnasi atau bahkan melemahnya tingkat kehidupan masyarakat yang selanjutnya menganggu kehidu-

pan berbangsa dan bernegara. Birokrasi yang dituntut pada masa ini adalah yang mampu memberikan pelayanan prima kepada publik. Dekonstruksi birokrasi pemerintahan merupakan penataan konsepsi atas aspek-aspek dalam birokrasi pemerintahan yang berjalan selama ini, yang artinya melakukan perubahanperubahan secara komprehensif dan qualified terhadap model dan struktur birokrasi pemerintahan untuk menghasilkan konstruksi birokrasi yang efektif dan efisien. Penataan yang dilakukan terutama yang berkenaan dengan manajerial, mentalitas aparatur serta kinerja, yang artinya memfokuskan gambaran atau pandangan kearah profesionalisme untuk menciptakan akuntabilitas dan kualitas pemerintahan. Urgensi dari me-dekonstruksi birokrasi pemerintahan merupakan upaya untuk merubah atau mereformasi pola kerja aparatur sebagai administrator untuk benar-benar memahami tugas, fungsi dan kewenangannya, serta mengupayakan reformasi atas manajerial sektor-sektor pemerintahan. Oleh karena itu, penyehatan birokrasi melalui reformasi birokrasi memungkinkan tercapainya kultur birokrasi yang bersih dan berwibawa, dalam artian menjalankan birokrasi sesuai koridor-koridor yang telah ditetapkan sehingga pemberian pelayanan kepada masyarakat benar-benar berlangsung dengan maksimal karena setiap unsur dalam birokrasi yang ada telah menjalankan fungsi-fungsinya secara baik. ** *) Penulis,Alumni STPDN 2003

Buka Mata Hati Terhadap Penyandang Cacat Resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa Nomor 47/3 tahun 1992, telah menetapkan tanggal 3 Desember sebagai “The International day of Disable Persons “ (Hari Internasional Penyandang Cacat) disingkat HIPENCA. Meski peringatannya telah lewat sebulan lalu, tapi dapat dimaknai bahwa penetapan HIPENCA mengandung sebuah pengakuan akan eksistensi penyandang cacat, sekaligus sebagai komitmen seluruh bangsa di dunia untuk peduli akan kemandirian, kesetaraan dan kesejahteraan penyandang cacat. Sejak tahun 1996 di Indonesia, HIPENCA telah diperingati secara nasional, dan sejak itu selalu menjadi agenda Kene­ garaan di Istana Negara. Dalam permasalahan penyandang cacat, pemerintah tidak hanya sekedar mengadakan peringatan yang hanya bersifat seremonial, tapi telah diikuti dengan mengeluarkan UU, peraturan-peraturan dan Rencana Aksi Nasional (RAN). Pemerintah RI telah menerbitkan 3 (tiga) peraturan pokok untuk penanganan penyandang cacat, yaitu UU No 4 Tahun 1997, PP No 43 Tahun 1998 dan Kepres No 83 Tahun l999. Dan ditambah satu lagi yang terbaru yaitu UU No 11 Tahun 2009 tentang Kesejahteraan Sosial Penyandang Cacat. Beberapa daerah seperti Kota Madya Bandung, Kabupaten Sleman dan Kabupaten Solo, telah menindaklanjutinya dengan mener-

bitkan Peraturan Daerah (perda) penyandang cacat, termasuk dukungan Anggaran Kecacatan (Disability Budgeting). Perbandingan daerah yang telah punya perda penyandang cacat dengan yang tidak, memang belum berimbang. Masih banyak daerah yang belum memperlihatkan kepeduliannya terhadap penanganan masalah penyandang cacat. Didalam Rencana Aksi Nasional (RAN) Penyandang Cacat, jelas-jelas dinyatakan bahwa penanganan penyandang cacat di Indonesia ditangani secara lintas sektoral. Melibatkan berbagai departemen, berbagai lembaga dan berbagai institusi. Atau bahasa sederhananya adalah pekerjaan gotong royong segala lapisan. Kenyataan yang ada UU dan peraturan itu, jangankan di-implementasi-kan, sosialisasinya pun masih kurang. Sudah 12 tahun UU No 4 tahun 1997 diundangkan dan sudah 5 tahun RAN Penyandang Cacat diluncurkan, penanganan penyandang cacat masihdianggap urusan Dinas Sosial dan Biro Sosial. Dinas-dinas yang lain lebih banyak lepas tangan dan berpangku tangan. Begitu juga halnya dengan para Bupati/Walikota, masih banyak meletakkan urusan para penyandang cacat pada urutan kesekian. Untuk memfasilitasi pembentukan DPC PPCI di tingkat Kabupaten/ Kota saja masih banyak yang belum mau Sebutlah masalah tenaga

Oleh: Saparlis Ns kerja, Disnaker belum bisa mewujudkan kuota 1% untuk penyandang cacat. Dinas Kesehatan masih punya perspektif penyandang cacat dianggap masyarakat kelas 2. Dinas Pekerjaan Umum belum terlalu memperhatikan aksessibilitas para penyandang cacat ditempat

umum. Dinas Pendidikan belum bisa mewujudkan pendidikan inklusi, dan belum terpikir untuk mengadakan pendidikan luar sekolah berupa pemberantasan buta huruf braille bagi para tuna netra. Dan banyak hal lain untuk disebutkan satu persatu. Persatuan Penyandang Cacat Indonesia (PPCI) sebagai Induk Organisasi Kecacatan dan Pusat Pemilihan Umum Akses Penyandang Cacat (PPUA Penca) dengan dukungan International Foundation for Election System (IFES ) dan USAID, telah menyusun “Matriks Kajian Peraturan Untuk

Penyandang Cacat Yang Belum Terimplementasi Secara Baik”. Pada matrik kajian itu, dijelaskan dasar hukum perundangannya, peraturan pelaksana, realita (implementasi) dalam pelaksanaan, faktor penyebab dan terakhir disertakan Rekumendasi. Dari Rekomendasi-rekomendasi yang diberikan pada Matrik Kajian tersebut diatas dapat diringkaskan beberapa hal. Dari segi pendidikan, 1). Agar diterbitkan kebijakan anggaran yang lebih berimbang untuk sekolah yang menerima anak didik penyandang cacat. 2). Pemda harus menegaskan bahwa penyandang cacat berhak bersekolah disekolah umum/reguler. 3). Agar DPRD membuat Perda pendidikan Inklusi. Kemudian dari sisi kesehatan, 1). Dinas Kesehatan agar menerbitkan surat edaran secara terbuka, bahwa cacat tidak identik dengan sakit 2). Agar dialokasikan dana dari APBD untuk penyandang cacat berat, untuk berobat gratis. 3). Pada pelayanan kesehatan tingkat masyarakat (posyandu) memasukkan deteksi dan intervensi dini kecacatan. Kemudian Fasilitas Umum, Bangunan dan Transportasi: 1). DPRD membuat Perda Aksesibilitas untuk penyandang cacat. 2). Dinas PU mensosialisasikan gerakan aksessibilitas, dan menjadikan salah satu persyaratan untuk menerbitkan IMB. Tenaga Kerja dan Wira Usaha : 1). Agar pemerintah merevisi

UU No 4 tahun 1997 dan PP No 43 Tahun 1998, yang terkait dengan pasal-pasal ketenaga kerjaan. 2). Dihilangkannya persyaratan “sehat jasmani dan rohani” dalam penerimaan tenaga kerja. 3).Perlu adanya Lembaga Monitoring yang Independen untuk pelaksanaan quota 1 % bagi penyandang cacat. 4). Agar BLK merancang pelatihan bagi penyandang cacat sesuai kebutuhan pasar dan kompetisi. Informasi dan Komunikasi: 1). Agar perpustakaan Nasional memberikan kemudahan bagi pembuatan materi braile. 2). Agar Bank Indonesia memperbaiki penandaan pada mata uang bagi penyandang cacat. 3). Agar pemerintah memfasilitasi standarisasi bahasa isyarat bagi tuna rungu dan tersedianya standarisasi web accsesibility. Dan terakhir dari sisi Partisipasi Politik : 1). Agar KPU Propinsi/Kab/Kota memperhatikan sungguh-sungguh tentang sarana dan prasarana yang akses bagi penyandang cacat, saat memberikan hak suaranya. 2). Agar KPU melibatkan organisasi penyandang cacat dalam soal alat bantu dan lokasi TPS, serta sosialisasi pemilih bagi penyandang cacat. Semoga-dengan peringatan Hipenca, akan membuka mata hati semua pihak, untuk mengimplementasikan semua perundangan yang telah ada.** *) Penulis, Ketua DPD PPCI Provinsi Kalimantan Barat.

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi @pon­tianakpost.com. PenerPERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT bit: PT.Akcaya Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman Sidang Redaksi: Abu Sofian, Muslim Minhard, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Donatus Budiono, Basilius. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Efrizan, Aseanti Pahlevy, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, Pringgo, Pracetak/ Jawa Pos Group Artistik: Karnadi (Koordinator), Grafis: A.Riyanto, Ilustrator: Kessusanto, Sigit. Fotografer: Timbul Mudjadi, Bea­ring, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi, M Khusdarmadi, Hari Kurniathama (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: Mursalin (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Andi Chandra, Andre Januardi (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Mustaan, Budiman. Pema­saran/Sirkulasi: -. Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Kombis: Nurtiman. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie, Bank: BPD Kalbar, BEII, Bapin­do. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 20.000,- spot colour Rp 25.000,- full colour Rp 30.000,- Iklan baris Rp 8.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

Pontianak Post


Pontianak Post

aneka

Rabu 6 Januari 2010

31

Lomba Lukis di Dinding GOR SANGGAU – Dalam rangka mensosialisasikan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan UndangUndang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, maka Polres Sanggau akan menyelenggarakan lomba lukis yang bertemakan tertib lalu lintas dan bahaya narkoba. Berkaitan dengan hal itu, maka akan digelar lomba lukis bertempat di dinding Gelora Olahraga (GOR) Pancasila Sanggau Permai. Dinding tersebut akan dijadikan sebagai tempat

melukis yang pesertanya adalah untuk umum. “Perlombaan ini terbuka untuk umum, karenanya kita himbau kepada seluruh warga masyarakat, dinas, instansi, para pelajar SLT dan SLTA yang ada di Kabupaten Sanggau ini untuk ambil bagian dalam lomba lukis ini. Ekpresikan diri dalam bentuk lukisan sesuai dengan tema yang ditentukan pada dinding GOR Pancasila Sanggau Permai,” kata Kapolres Sanggau melalui Kasat Lantas Polres Sanggau AKP Boy Samola SIK, kemarin.

Peserta adalah beregu dengan setiap regunya beranggotakan 3 orang, pendaftaran tidak dipungut biaya alias gratis, peralatan lukis dibawa oleh masing-masing peserta. “Dinding GOR akan kita cat dasar berwarna putih. Peserta tinggal melukis dengan peralatannya yang dibawa dari rumah,” imbuh Boy. Tempat pendaftaran di Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Sanggau. Contack person H Sukarno Putra Hp 08125749227 dan Erwin Heriansyah Hp 085252399786. Waktu dan tempat perlombaan

dilaksanakan pada tanggal 16 Januari 2010 mulai Pukul 09.00 WIB – selesai, di GOR Pancasila Sanggau Permai. Bagi pemenang peringkat 1 hingga peringkat 3 berhak mendapatkan tropi, dan uang pembinaan. Peserta yang beruntung juga akan mendapatkan door prize berupa helm standar nasional Indonesia (SNI). “Saat pelaksanaan juga akan digelar pameran lalu lintas, pameran narkotika, safety ridding dan motor pintar.Ayo buruan mendaftar,” ajaknya.(Anto)

dan kebutuhan (damage & needs Assesment) penyaluran bantuan darurat, upaya pertolongan dan pembersihan lokasi bencana. “PMI cabang Ketapang sudah melakukan hal tersebut,” lanjut anggota Tagana Ketapang. Secara terpisah Pitriyadi S.Hut, M.Si, Sekretaris Cabang PMI Ketapang menuturkan Markas Daerah PMI Kalbar untuk korban bencana banjir di Kabupaten Ketapang berupa 20 unit tenda

putih untuk tenda darurat, 40 pack family kits atau peralatan keluarga, 40 pack Hygine Kits alat-alat Kesehatan dan 40 lembar selimut. Ditambahkan kepala Cabang PMI Ketapang bahwa PMI Kalbar sebenarnya mau membantu banyak. “Tapi PMI Ketapang tidak punya dana untuk transportasi dan distribusi dari Pontianak,” timpal H.Soepiyat HM, ketua PMI Ketapang. (ndi)

kurang lebih 1 Triliun. “Hingga saat ini kita juga sudah melobi pusat untuk merealisasikan jembatan Mensere - Segarau, untuk realisasi tahap awal yang jelas kita harus melakukan FS dan Amdal, jika layak baru kita laksanakan perencanaannya,” jelasnya. Pembangunan Jembatan

Mensere- Segarau juga telah mendapatkan respon bagus dari beberapa Fraksi DPRD Sambas. Yakni tiga fraksi, Golkar, PDI P dan PIB, dalam pandangan terakhir fraksi saat pembahasan RAPBD sambas. Ketiga fraksi tersebut kepada Pemerintah Kabupaten untuk segera mendesak pemerintah pusat. (fah)

kecil. jika melihat ada angin atau cuaca yang tidak memungkinkan untuk segera berlindung di tempat yang aman terlebih dahulu. kemudian bisa melanjutkan perjalanan mencari ikan setelah anginkencang tersebut lewat. “Tentunya kita semua berharap jangan sampai terjadi korban jiwa

ataupun materi, karena hal itu akan merugikan bagi diri sendiri,” jelasnya. Memang kebanykan, lanjutnya, karena faktor ekonomi kadang nelayan masih ada yang melupakan faktor keselamatan yang terkait erat dengan cuaca. (fah)

Bantuan Banjir Segera Disalurkan Sambungan dari halaman 25

konsep ini yang telah sukses dipakai PMI di beberapa wilayah Indonesia yang rawan bencana tsunami dan banjir seperti di Pulau Jawa, Bali, Sumatera dan DKI Jakarta,” papar Lufti F.Hasan. Jika konsep sudah matang, maka PMI Cabang Ketapang siap presentasi di hadapan Satlak-PB Ketapang akan berjalan juga bersamaan dengan konsep sekolah

siaga bencana. Berkenaan SIBAT dan Sekolah Siaga Bencana, PMI pusat telah menerbitkan sejumlah buku sebagai panduan umum Lebih lanjut, Lufti F.Hasan SP menjelaskan tanggap darurat bencana adalah serangkaian tindakan yang diambil secara cepat setelah terjadinya bencana. Menurut alumni ToT Manajemen Bencana, bahwa PMI Ketapang juga akan mengambil tindakan penilaian kerusakan

Jembatan Mensere Tunggu Pusat Sambungan dari halaman 25

Hingga sekarang selalu dibahas dalam Musrenbang untuk diusulkan ke provinsi. Dari provinsi sudah merespon baik. “Hanya saja keputusan sekarang ini tinggal menunggu dari Pusat saja, kemudian di tahun 2011 kita akan mengadakan studi kelayakan jembatan

Mensere - Segarau dengan melaksanakan Feseblity Study (FS) dan Amdal,” jelasnya di Sambas. Menurutnya, kegiatan FS memerlukan anggaran Rp3,5 miliar. Sementara untuk pembangunan jembatan memiliki panjang 1,2 km dengan lebar 12 meter memerlukan anggaran

Kapal Nelayan Terbalik Sambungan dari halaman 25

tambahnya, saat dikonformasi Pontianak Post, Selasa (5/1), di Pemangkat. Memang untuk keadaan cuaca, lanjutnya, memang susah untuk diperkirakan. Sehingga utnuyk para nelayan diharapkan bisa memprediksi sendiri. dengan

melihatkeadaan sekitar dimana ia mencari ikan. “Karena dalam keadaan sekarang ini, angin kencang bisa saja terjadi, diharapkan jangan sampai untuk nelayan yang sedang melaut harus memperkirakan keadaan,” ujarnya. Menurutnya, diharapkan untuk nelayan juga. terutama yang jenis

Museum, Tiga Fraksi Ajukan Anggaran Sambungan dari halaman 25

Melalui ketua fraksinya, Dedi Mulyadi menilai masalah museum masih segar dalam ingatan bersama. Kata Dedy, masalah pencanangan dan realisasi museum itu diketahui telah selama dua kali penggaran, untuk tahun 2007 dan 2008. “Tapi mengapa sampai awal tahun 2010 ini belum terealisasi,

Fraksi Golkar mempertanyakan kepada Pemkot Singkawang terhadap konsistensinya program program yang ada dalam hal ini,” ujar Dedi. Menurut Dedi, dengan penganggaran itu Pemkot Singkawang telah melakukan pemborosan dengan merealisasikan rehab museum sebesar Rp500 juta. Di sisi lain, Pemkot tidak konsisten dalam pengadaan ba-

rang museum tersebut. “Fraksi Partai Golkar dengan tegas meminta agar Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dapat kembali menyediakan anggran untuk pengadaan barang barang keperluan museum tersebut. Seharusnya, Kota Singkawang sudah layak untuk memiliki museum,” ujar Dedi. Pandangan umum faksi ter-

hadap museum itu sesuai dengan keinginan Yayasan Pesisir Kalbar yang meminta pihak legislatif untuk memberikan dukungan secara politis. “Dengan pandangan fraksi itu, kami sedikit lega,” ujar Mul’am, Ketua Yayasan Pesisir yang ikut hadir dalam pandangan umum yang dimulai sekitar pukul 09.00 kemarin. (zrf)

Nadi Perekonomian, Juga Pusat Olahraga Air Sambungan dari halaman 25

Meski sudah ada PDAM, namun kenyatannya warga belum bisa lepas dari sungai. Terutama untuk memenuhi kebutuhan air bersih seluruh masyarakat. Setiap pagi dan sore, terlihat warga yang tinggal di dekat sungai melakukan aktifitas mandi ataupun mencuci langsung di sungai. Namun banyak juga warga yang memompa air sungai untuk dialirkan ke rumah masing-masing. Sehingga mereka tidak perlu turun ke sungai untuk melakukan aktifitas tersebut. Seperti dikatakan warga Sambas, Rusnah. Dimana masyarakat Kabupaten ini menggantungkan hidupnya kepada aliran sungai sambas. Hal itu terlihat banyaknya aktifitas dilakukan juga di sungai. Seperti pengangkutan

hasil pertanian, atau digunakan sebagai sarana transportasi untuk berkunjung ke daerah lain. “Karena dilihat dari letak geografisnya, kabupaten Sambas beberapa tempat memang dipisahkan dengan aliran sungai yang membentang, sehingga sarana penyeberangan lewat air pun hingga sekarnag masih banyak terlihat hingga ke Kota Sambas sendiri,” jelas Ita, seorang guru Sekolah Dasar. Kemudian warga lainya Very Pebriansyah, dia mengatakan kalau musim kemarau air sungai Sambas menjadi sumber utama pasokan air. Saat kemarau, air sungai pun diendapkan dengan tawas menjadi sumber air bersih. “Karena untuk sumber air bersih yang ada sekarang ini dari PDAM, belum bisa memenuhi keinginan

dari seluruh warga yang ada, apalagi warga yang memang tempat itnggalnya jauhd ari ibu kota Kabupaten, sehingga ketergantungan dengan ari sungai Sambas masih sangat tinggi,” ulasnya. Selain memenuhi kebutuhan air dari masyarakat Sambas. Tempat ini hingga sekarang masih menjadi tempat yang layak, untuk di Kalimantan Barat, menjadi arena perlombaan sampan, hingga tingkat internasional. Sehingga semua pihak untuk tetap menjaga keberadaan sungai Sambas untuk tetap lestari. Al Amrozi, Ketua Tim Dayung Kiber, melihat kalau sungai Sambas memang paling layak dijadikan arena lomba sampan. Kemudian disusul Mempawah, yang juga bisa dijadikan tempat perlombaan.

“Karena keadaan sungai Sambas sendiri terdapat jalur panjangnya, kemudian untuk ermukaan air juga tidak terlalu besar, berbeda dengan Pontianak atau di Ketapang, disana arus airnya terbilang lumayan deras,” jelasnya. Keadaan ini, lanjutnya, diharapkan peran dari semua pihak untuk bersama-sama menjaga kelestarian sungai sambas. Hal ini nantinya juga akan dilakukan beberapa orang yang sekarang ini menjadi atlit sampan. “Rencana nanti akan melakukan kegiatan mnisalnya bersih sungai, atau kegiatan apa saja yang bisa menumbuhkan masyarakat untuk mencintai sungai, sehingga keberlangsungan sungai Sambas merupakan pekerjaan seluruh masyarakat,” katanya. (*)

dah bisa dipastikan akan mencalonkan diri dalam perhelatan akbar pemilukada Kabupaten Bengkayang yang pemungutan suaranya berlangsung 19 Mei 2010. Sementara itu, bila menduduki jabatan politis, misalnya sebagai ketua atau wakil ketua DPRD, Edy mengakui hanya melaporkan saja, tanpa harus berhenti dari jabatannya. “Kalau terpilih akan diproses

pergantian antarwaktunya. Kalau tidak terpilih, akan kembali lagi seperti semula,” katanya. Kalangan dewan yang bakal maju diantaranya, S Darwis Luna. Darwis yang merupakan politisi PDI Perjuangan saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Bengkayang, dan Yohanes Pasti. Pasti yang merupakan politisi Partai Golkar menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Bengkayang. (zrf)

ini adalah menjadi sentral perekonomian daerah. Tetapi sayang sekali tidak didukung dengan infrastruktur yang memadai sehingga sangat menghambat penggunaan jalan. Susilo Aheng menyebutkan pemerintah daerah harus memikirkan dalam pengembangan pembangunan suatu daerah adalah tidak terlepas

dari infrastruktur jalan yang memadai. Jalan ini selain sulit dilalui menambah pemandangan kota menjadi semraut juga. ”Warga Sandai hanya bisa menggerutu dan mengeluh saja karena terkesan kurangnya perhatian dari pemerintah,” tuntas pria yang beralamat di Jalan Uti Unggal, Ketapang. (ndi)

Pejabat Sipil Diwajibkan Mundur Sambungan dari halaman 25

“Dia harus mundur dari jabatannya saja, bukan dari status PNS,” kata Edy, dua hari lalu. Edy mengakui, surat mundur itu harus dilampirkan ketika pendaftaran calon di KPU. “Kita akan menerima surat pengunduran dirinya itu dari jabatan sipil,” katanya. Mundurnya pejabat sipil ini, kata Edy, sudah digariskan dalam aturan main pemilu.

Sedangkan dia masih berstatus kepala daerah atau wakil kepala daerah, kata alumnus Fakultas Hukum Untan ini, hanya mengambil cuti saat melakukan kampanye saja. “Kepala daerah atau wakil kepala daerah yang akan menjadi calon, hanya mengambil cuti bukan mundur dari jabatannya,” kata Edy. Seperti diketahui bersama, Wakil Bupati Bengkayang su-

Ruas Sandai-Jekak Rusak Berat Sambungan dari halaman 25

Pemuda asal Kecamatan Hulu Sungai ini menuturkan, kalau kualitas pemborongan jalan terus menerus seperti ini sangat merugikan Negara dan masyarakat pengguna jalan. Pasalnya, pengaspalan jalan ini belum genap satu tahun sudah pada rontok. Menurut Susilo Aheng sudah

sangat jelas bukan karena kesalahan teknis pengerjaan. Tetapi terlalu irit bahan materialnya sehingga belum seumur jagung sudah hancur. ”Jadi percuma saja di aspal kalau hanya asal-asalan,” ucapnya. Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa ruas jalan pasar Sandai

Sarana Pendidikan Sambungan dari halaman 25

Ia mengatakan salah satunya teknologi yang sering kita gunakan adalah melalui stasiun radio. “Kerena melalui radio kita bisa memperoleh berbagai informasi dengan cepat, murah dan efesien,” lanut Kapolres Ketapang.

Ia menuturkan seluruh lapisan masyarakat semuanya dapat mengakses radio dengan sangat mudah.Di dalam radio pun kita dapat memperoleh infomasi antara lain:pendidikan, hiburan, sarana pertemanan, silaturahmi, sarana pelestari kebudayaan, pemeliharaan kamtibmas dan lain-lain.

Selaku anggota Polri, dimana tugas mereka adalah sebagai pembina keamanan ketertiban masyarakat sangat beruntung sekali dengan banyaknya stasiun radio yang hadir di Kabupaten Ketapang. Salah satunya adalah radio Renita FM. Polri dalam menyampaikan infomasi-informasinya

membutuhkan kecepatan sehingga masyarakat dapat segera menerima informasi. Karena itu bagi kami radio adalah sarana yang sangat baik. “Oleh karena itu kami memohon kepada pimpinan radio Renita kerjasam yang sudah kita jalin selama ini untuk tetap kita jaga dan kita tingkatkan,” kata Kapolres. (ndi)

BERJOGET: Wakil Bupati Sintang Jarot Winarno berjoget bersama-sama Camat Kelam Permai Hendrika, Anggota DPRD Provinsi Kalbar Krisantus Kurniawan.

Hibur Masyarakat, Wabup Ikut Berjoget KELAM PERMAI-Sejumlah artis ibu kota Jakarta belum lama ini lagi-lagi menghibur masyarakat berkunjung ke obyek wisata Bukit Kelam. Tampil para artis-artis ibu kota tersebut rupanya menarik minat para penonton yang tumpah ruah memadati lokasi panggung berada dibawah kaki bukit. Kehadiran Wakil Bupati dr H Jarot Winarno M Med PH pun ditunggu-tunggu. “Sambil menunggu bapak Wakil Bupati Sintang hadir bersama kita disini, saya menyumbangkan sebuah

lagu buat para penonton sekalian,” ucap salah seorang artis ibu kota Jakarta. Saat tiba diatas panggung, Wabup langsung disambut Camat Kelam Permai Hendrika. Kedatangan wabup tidak sendiri, secara bersama-samaan datang dengan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat Krisantus Kurniawan. Meski cuaca panas animo masyarakat luar biasa, itu terlihat tribun dan halaman depan pentas membludak para pengunjung. Wakil Bupati Sintang Jarot

Winarno diminta artis ibu kota bernama Eva untuk bernyanyi. Hanya saja Wabup ingin berjoget. “Saya berjoget saja bersamasama ibu Camat, pak Krisantus dan Moerdjani,” kata Wabup. Acara pun semakin semarak disaat Wabup berjoget. Dibawah pentas tampak para penonton berjoget bersama-sama. Selanjutnya wabup menerima cendramata dari panitia penyelenggara hiburan besert Anggota DPRD Provinsi Krisantus Kurniawan, Moerdjani Aban dan Camat Kelam Permai Hendrika.(Pay/M)

Banjir Ancam Mapolres Sanggau Sambungan dari halaman 32

Seperti Kantor Bupati Sanggau yang tepat berada di sampingnya berada di ketinggian di atas Mapolres Sanggau. Sehingga dengan sangat mudah, air akan mengali ke areal dataran rendah, yakni Mapolres Sanggau. Sejumlah anggota Polres Sanggau kemarin mengaku

terusik akibat air yang sudah merendam sebagian Mapolres Sanggau tersebut, meski tidak mengganggu tugas-tugas rutinitas. Ada kekhawatiran, jika hujan deras terus turun, maka banjir besar akan menjadi persoalan serius bagi Mapolres Sanggau yang memang menjadi langganan banjir. Untuk itu, perlu mengambil langkah antisipasi jika banjir

terus meninggi. Khususnya siaga mengamankan barang-barang elektronika maupun berkasberkas penting lainnya. Langkah inisiatif jika air terus naik, tentu saja penting. Apalagi hari ini (kemarin-red) langit terlihat gelap ada tanda-tanda hujan akan kembali turun yang disertai dengan angina kencang. (Anto)

Dirampok, Rp700 Juta Melayang Sambungan dari halaman 32

Tapi saya tak berani bertindak nekad, karena khawatir pelaku memiliki senjata api,” ujar Abet. Ajau, ceritanya, sempat beberapa kali terjatuh dan terseret saat hendak mempertahankan tas uangnya. Namun malang bagi Ajau, rupanya rekan pelaku berhelm hitam, mengendarai motor, tanpa plat nomor polisi, sudah menunggu tak jauh dari TKP. Tak ayal kawanan pelaku tersebut lansung kabur. Beberapa saksi mata di TKP yang melihat kejadian tersebut menyebutkan kalau setelah naik ke motor, salah seorang pelaku sempat melambaikan tangan, “Entah apa maksudnya, seakan mengolok-olok saja,” ujar saksi tadi.

Naas bagi pelaku, selain sepasang sendalnya tertinggal, HP milik pelaku yang merampas tas rupanya terjatuh dan ditemukan oleh Ajau yang lansung mengamankan barang bukti tersebut ke polsek saat ia melapor. “Saya berharap agar dari HP tersebut identitas pelaku bisa dilacak,” harap Abet. Pasca kejadian tersebut, Ajau lansung melapor ke polsek Sintang kota. Aparat kepolisianpun lansung bergerak mengamankan jalur keluar masuk Sintang, seperti di kawasan jalan SintangPutusibau, dan jalan SintangPontianak. Selain memeriksa para pengendara motor, anggota polres Sintang juga melakukan pemeriksaan terhadap mobil box dan

mobil keluarga yang hendak keluar Sintang. selain dijalur menuju keluar kota, di dalam kota juga dilakukan pemeriksaan kepada sejumlah kendaraan. Operasi tersebut dilakukan salah satunya di tugu BI, jalan PKP Mujahidin. Namun hingga berita ini diturunkan, nampaknya upaya pencarian pelaku belum menemukan titik terang. Beberapa sumber memprediksikan kalau pelaku masih berada di sekitar Sintang. Sementara sumber menyebutkan paska ditemukannya HP milik pelaku, nampaknya tak begitu sulit mengecek identitas pelaku. Terlebih hal itu memungkinkan petugas lakukan pengecekan identitas lewat nomor kontak yang tersimpan di HP pelaku.(by)

Tahun Kunjunan Wisata Sambungan dari halaman 32

Koordinator Komisi C DPRD Landak ini meminta Rumah Adat yang berada di Km2 Ngabang, bisa dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan. Selama ini, katanya, ada kesan pembangu-

nan Rumah Adat mubajir, “Sudah dibangun, selesai kegiatan acara naik dangau bangunan itupun terlantarkan,” katanya mencontohkan. Ia menyarankan ada baiknya Rumah Adat ini digunakan dan dalam rumah adat itu ada

beberapa pedagang berbagaimacam asesoris khas Kabupaten Landak. “Seperti di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta , setiap rumah adatnya pasti ada yang menjual aneka macam produk khas daerah tersebut,” harapnya. (wan)

Dirazia, 12 Taksi Berhasil Terjaring Sambungan dari halaman 32

armada angkutan umum yang lain. “Kita selanjutnya melakukan razia terhadap taxi-taxi ini dan sebanyak 12 armada terjaring,” katanya. Lebih lanjut dikatakannya, bahwa dari 12 armada taxi yang terjaring razia tersebut, tidak mengantongi izin operasional. Di Sanggau, sedikitnya ada 8 perusahaan jasa taxi, namun kebanyakan pemilik armada bukan orang Sanggau, melainkan orang

Pontianak. Namun, terhadap taxi-taxi yang terkena razia tersebut, untuk sementara hanya dikenakan tindakan himbauan dan teguran. Namun, untuk selanjutnya jika memang mereka masih beroperasi, maka akan dilakukan tindakan tilang. “KitasudahmenghubungiDinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Barat berkaitan dengan perizinan operasional taxi, namun mereka menyebutkan tidak mengeluarkan izin untuk sejumlah perusahaan

taxi di Sanggau,” paparnya. Diantara yang ada, jelasnya, ada beberapa yang sudah mengajukan izin, namun izinnya tak kunjung keluar. “Kita juga sudah mendata langsung ke lapangan dengan mendatangi perusahaan-perusahaan taxi yang ada di dalam Kota Sanggau ini. Kita sudah beri penyuluhan dan himbauan tentang berbagai hal yang berkaitan dengan perizinan pengoperasian taxi antar kota,” imbuhnya.(Anto)

Narkoba Atensi 2010 Sambungan dari halaman 32

Selain Narkoba, terang Kapolsek, trafficking, lundup serta barang-barang illegal tetap menjadi pantauan. Ketika di Tanya mengenai trend kejahatan di tahun 2010, Kapolsek mengatakan masih seperti biasa-tidak ada peningkatan yang menonjol. Kebanyakan kasus yang di tangani oleh pihaknya kebanyakan pencurian biasa, curat, penganiyaan, ranmor. “Namun itu semua tidak

mengalami peningkatan yang signifikan sedangkan trafficking mengalami penurunan, karena kebanyakan pelaku sudah banyak yang di proses,” urainya. Walaupun demikian, tidak membuat para agen maupun sponsor jera, karena mereka selalu jeli meliat peluang dan modusnya selalu berubah-ubah, jelasnya. Berdasarkan hal tersebut, Kapolsekmenekankan kepada anggotanya di lapangan agar senantiasa mengawasi setiap ada

Siap Bahas Porprov Sambungan dari halaman 32

Landak pada tanggal 14 Januari 2009, pukul 08.30 wib di aula kecil Bupati Landak. “Pengurus KOKAB Landak tetap kita undang, semoga saja yang diundang nanti hadir semua,” harapnya. Ia menyampikan agenda besar untuk KOKAB Landak adalah menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang direncanakan bergulir pada bulan Juni 2010 mendatang di Kota

Pontianak. “Karena yang hadir dalam rapat di Pontianak beberapa waktu lalu di Kota Pontianak, Pak Ngadan dan PakAsep. Dalam rapat nanti, akan kita bahas apa saja yang menjadi olahraga prioritas. Apakah olahraga perorangan atau perkumpulan. Dan kita juga melihat kelembagaan olahraga itu apakah sudah terdaftar dan dilantik oleh iduk organisasi dipusat di Kota Pontianak,” jelas Lukas Kanoh. *

gerak-gerik yang mencurigakan. Selain itu juga menghimbau kepada masyarakat agar memberikan informasi kepada anggotanya di lapangan atau langsung mengontak nomor pelayanan yang telah terpampang di kantor Polsek Entikong. “Sebab tanpa adanya dukungan dari masyarakat sudah tentu pengawasan dan pengamanan khususnya di bidang Kamtibmas tidak akan berjalan dengan baik,” tandasya.(ags)


pro-kalbar 32

Pontianak Post figura

Tahun Kunjunan Wisata WAKIL Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Landak Markus Amid, mengatakan dalam rangka menghadapi Kunjungan Wisata Kalimanta Barat Tahun 2010. Diharapkan kepada dinas terkait dalam hal ini Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan kebudayaan Kabupaten Landak agar bisa memperhatikan tempat-tempat asset yang bisa dijadikan tempat kunjungan baik dari dalam negeri dan luar negeri. Markus Amid “Salah satu di Desa Bentiang ada sekitar 30 buah air terjun yang bisa dimanfaatkan.salah satu air terjung yang besar itu adalah air terjun Pade Kembayung,” kata Anggota Legislatif yang mendapat penghargaan Rakyat Award 2009, katagori suara terbanyak Pemilu Legeslatif 2009 Kabupaten Landak ini.

Rabu 6 Januari 2010

Dirampok, Rp700 Juta Melayang HP Pelaku Tercecer di TKP SINTANG–Aksi para perampok di negeri Senentang kian nekad saja. Kali ini aksi pencurian dengan kekerasan tersebut dilakukan disiang bolong. Ditengah hilir

mudik kendaraan, persis di salah satu bank di jalan MT. Haryono, Selasa (5/1). Korban perampokan i dialami Djauhari alias Ajau, pedagang berusia 61 tahun. Uang sejumlah Rp 700 juta yang baru diambilnya di bank siang itu, lesap dirampok kawanan perampok. Kejadian bermula, saat hendak pulang, uang yang sebelumnya disimpan dalam

ransel tersebut ditaruhnya di bagian kursi depan mobil miliknya. “Setelah saya taruh kemudian saya memutar lewat depan mobil hendak ke bangku pengemudi, tapi tiba-tiba seorang lelaki dengan helm putih dan berbaju putih mengambil ransel uang yang barusan saya taruh,” tukas Ajau di depan petugas Polsek Kota Sintang yang sedang memeriksanya.Melihat aksi nekad

perampok tersebut, Ajau sempat berteriak. Namun sang rampok dengan pe-denya malah memanggul ransel uang tersebut. Samsul Haidir alias Abet, salah seorang kontraktor yang sedang ngopi tak jauh dari TKP, yang mendengar teriakan Ajau. “Kejadiannya sangat cepat, namun saya dan Ajau sempat tarik-tarikan tas dengan pelaku.

■ Ke Halaman 31 kolom 5

■ Ke Halaman 31 kolom 5

kamtibmas

Narkoba Atensi 2010 Atensi Kepolisian, khususnya di Entikong, ditahun 2010 salah satunya adalah narkoba. Ini menjadi perhatian mengingat banyak sekali celah yang bisa di manfaatkan oleh pelaku untuk memasok barang haram tersebut. Demikian di sampaikan kapolsek Entikong AKP Fajar Dani Susanto SIK, kemarin. “Narkoba menjadi atensi mengingat Entikong berbatasan langsung dengan Malaysia, jadi tidak menutup kemungkinan Narkoba dengan Fajar Dani Susanto mudah di susupkan, baik ke Malaysia atau sebaliknya,” katanya serius. Karena itu pihaknya terus melakukan monitor di daerah yang dianggap rawan, sehingga peredaran Narkoba bisa di deteksi sedini mungkin. Sebab efek dari peredaran narkoba cukup fatal terutama bagi perkembangan generasi muda khususnya di daerah perbatasan, ungkapnya.

Sri Wnto Winarno/kapuaspost

TERGENANG: Banjir yang sudah menggenangi sebagian Mapolres Sanggau. Ancaman genangan hingga kini masih meresahkan masyarakat di daerah ini.

Banjir Ancam Mapolres Sanggau SANGGAU–Selain telah menggenangi sebagian wilayah Tanjung Sekayam, Tanjung Kapuas dan Sungai Sengkuang serta beberapa wilayah dataran rendah lain di dalam Kota Sanggau, ternyata banjir juga sudah mengancam Mapolres Sanggau. Berdasarkan pantauan ke lokasi, pada sebagian Mapolres Sanggau, hingga Selasa (5/1), sudah tergenang oleh air. Yang paling parah adalah pada bagian belakang Mapolres

Sanggau yang halamannya sudah berubah menjadi lautan air. Walaupun dari bagian tampak depan, Mapolres tak terlihat terendam banjir, namun sejatinya hingga di kawasan Kantin Polres juga sudah terancam terendam. Sebenarnya pemandangan seperti ini tak asing lagi, karena nyaris setiap tahun Mapolres Sanggau memang selalu menjadi langganan banjir. Bagi anggota Polres yang sudah lama bertugas, hal ini bukan sesuatu

■ Ke Halaman 31 kolom 5

ragam

Siap Bahas Porprov Pasca meninggalnya Ketua KOKAB Landak beberapa waktu lalu, perlu dicari pigur baru untuk mengantikan ketua induk organisasi olahraga tersebut. Mengingat tahun 2010 ini, salah satu agenda besar yang disongsong KOKAB Landak pada bulan Juni, adalah Porprop. “Tentunya hal ini sangat mendesak, tapi untuk membicarakan masalah ini kita perlu rapat antar pengurus KOKAB Landak,” kata Sekretaris KOKAB Landak Lukas Lukas Kanoh Kanoh, Selasa (5/1), di ruang kerjanya. Mantan Kadis Pendidikan Landak ini mengatakan untuk membicarkan hal ini, pihaknya sudah membuat jadwal pertemuan bersama Pengurus KOKAB

■ Ke Halaman 31 kolom 5

hal yang perlu diherankan. Karena Mapolres Sanggau sudah sering kebanjiran. Bahkan sudah beberapa kali pula ruangan Kapolres Sanggau harus pindah ke Aula. Sempat pula, personil Satreskrim Polres Sanggau harus mengungsi ke kawsan Sanggau Permai. Wajarwajar saja, karena Mapolres Sanggau berada di dataran rendah. Lebih rendah ketimbang halaman perkantoran yang ada di sekitarnya.

■ Ke Halaman 31 kolom 5

Dirazia, 12 Taksi Berhasil Terjaring SANGGAU – Sejumlah mobil yang digunakan untuk fungsi angkutan taksi di Sanggau terjaring razia Polisi yang digelar oleh Sat Lantas Polres Sanggau kemarin pagi, di Jalan Jenderal Sudirman Sanggau. Demikian disampaikan oleh Kapolres Sanggau melalui Kasat LantasAKP Boy Samola

SIK, kemarin. Menurutnya operasi terhadap taxi-taxi ini berawal dari keresahan salah satu pemilik armada bus Pangkalan yang menyampaikan suratnya ke Sat Lantas Polres Sanggau. Keberadaan taxi-taxi ini dinilai telah mengusik pendapatan

■ Ke Halaman 31 kolom 5

Merasa Ditipu, TKI Laporkan Agen ke Polisi ENTIKONG- Mengadu nasib ke negeri jiran (Malaysiared) untuk merubah kehidupan kearah yang lebih baik kerap berbuah petaka. Kadang kala iming-iming pekerjaan yang layak dan gaji yang cukup wah kerap di umbar oleh sebagian besar para agen maupun sponsor perekrut calon TKI/TKW. Tergiur akan hal itu, mereka menjadi semangat untuk bekerja di negeri seberang tanpa memikirkan akibatnya. Berpisah dengan sanak saudara, famili, anak bahkan suami. Hal yang sama di alami oleh pasangan suami istri Abdulah dan Siti Maronah asal lampung. Keduanya di janjikan oleh agen bakal bekerja di satu tempat tanpa harus berpisah. Tapi sesampainya di Malaysia,Abdulah atau Dolah malah bekerja di perkebunan sawit di Serian. Sedangkan siti di berangkatkan menuju Miri. Karena itu, Dolah merasa ditipu oleh agen dan menyebabkan dirinya harus berpisah dengan istri tercintanya. “Saya sudah berulang kali menghubungi ageng/sponsor TKW tersebut agar istri saya di pulangkan, paling tidak carikan tempat kerja yang berdekatan. Tetapi sampai sekarang dia hanya janji-janji melulu,” ungkapnya dengan nada kesal, karena tidak ada itikad baik dari agen tersebut, menyebabkan dolah melaporkan agen yang menseponsori dirinya kepada pihak berwajib.

Agus/kapuaspost

MELAPOR: Abdulah alias Dolah, ketika memberikan laporan di Polsek Entikong.

Masih menurut Dolah, permintaanya kepada agen hanya ingin istrinya kembali. Namun sampai sekarang agen tersebut malah ingkar janji dan tidak di ketahui keberadaannya. Dolah menceritakan, kalau dirinya juga selama bekerja di perkebunan sawit serian selama kurang lebih empat bulan baru satu kali di berikan upah. Sedangkan tiga bulan sampai sekarang tidak di bayar sama sekali. Dirinya juga pernah menanyakan perihal gaji yang tidak di bayar, dijawab toke bahwa gajinya habis untuk bayar sewa kamar, biaya makan dan sebagainya. Tidak kuasa kerja tanpa gaji menyebabkan dolah melarikan diri dan tanpa membawa dokumen seperti passport karena passport di tahan oleh majikannya di perkebunan sawit sampai sekarang. Beruntung Dolah bisa selamat sampai di Entikong. Sekarang yang menjadi masalah adalah istrinya tidak bisa kembali, mengingat telah ada perjanjian kontrak kerja denga pihak restoran di Miri selain itu pasportnya juga di tahan oleh majikan. Demikian di jelaskannya kepada Koran ini. Kapolsek EntikongAKP Fajar Dani Susanto SIk, membenarkan adanya laporan dari Abdulan alias dolah tersebut. “sejauh ini pihak kepolisian telah berupaya untuk mempertemukan antara dolah dan agennya, dan agennya sendiri telah berjanji akan memulangkan Siti kepada dolah. (ags)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.