Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post Rabu 13 Januari 2010 M / 27 Muharram 1431 H

SELEBRITAS

Tertarik Panggung Politik AKTRIS sinetron Verlita Evelyn rupanya tak hanya tertarik berkarir di dunia akting. Dara kelahiran Surabaya, 1 Desember 1983, itu ternyata juga kesengsem dengan panggung politik. Tak heran, setelah merampungkan studi S-1 di bidang komunikasi, Verlita berniat melanjutkan pendidikan ke jenjang S-2 jurusan komunikasi politik. ’’Aku suka politik, tapi bingung kalau ditanya kenapa. Menurutku, (politik) itu sesuatu yang menantang. Bukan sesuatu yang mudah (dimengerti),’’ ujarnya. Dia ingin menVerlita Evelyn jadi anggota dewan seperti beberapa rekannya dari dunia entertain. Agar tak ketinggalan, di sela kesibukannya syuting, pacar penyanyi Ivan Saba tersebut berusaha mengikuti perkembangan politik lewat layar kaca. Dia juga sering membaca buku-buku politik untuk menambah ilmu. ’’Sekarang lagi baca (buku) Gurita Cikeas. Aku sampai beli tiga (eksemplar),’’ungkap bintang sinetron Bunga Perawan itu.

Eceran Rp. 2.500

P E RT A MA DA N T E RUT A MA DI K A L I M A N T A N B A R A T

Gerhana Annular, Satu Jam Kalbar Tertutup Cahaya Terlama hingga Tahun 3000, MUI Imbau Shalat Gerhana Matahari SUNGAI RAYA--Sejumlah wilayah di tanah air, Jumat(15/1) akan diliputi gerhana matahari cincin. Fenomena alam langka ini akan melintas di sejumlah wilayah Indonesia, antara pukul 15.00-16.00 WIB dengan kondisi berbeda tiap wilayah.

Sri Ningsih, Kepala Seksi Informasi dan Observasi Badan Meteorologi dan Geofisika Supadio, Kalbar mengatakan gerhana matahari cincin atau annular dalam bahasa latin terjadi karena bulan pada fase bulan baru. Cahanya akan lewat di antara bumi dan matahari. “Akibatnya akan menyembunyikan sebagian wajah matahari,” katanya kepada Pontianak Post, Selasa (12/1) di ruang kerjanya. Gerhana matahari cincin terjadi apabila piringan bulan (saat puncak gerhana)

menutup sebagian dari piringan Matahari. Gerhana jenis ini terjadi apabila ukuran piringan bulan lebih kecil di piringan Matahari. Sehingga saat piringan bulan di depan piringan matahari, tak seluruh piringan matahari tertutup. “Bagian piringan matahari tidak tertutup piringan bulan, berada di sekeliling piringan bulan dan terlihat seperti cincin bercahaya,” ujarnya. Di Indonesia, fenomena gerhana matahari kemungkinan tidak bisa disaksikan di tanah air. Masalahnya, pada waktu terjadi

gerhana atau tepatnya 15 Januari 2010, cuaca awan dan mendung diprediksikan masih mengantung. ”Bahkan mungkin ketika gerhana terjadi akan turun hujan. Soalnya di Kalbar dan Indonesia, hujan turunnya masih stabil,” ujar dia. Fenomena alam ini, kemungkinan tidak akan terlihat sempurna. Beberapa daerah hanya tertutup sebagian pada waktu gerhana terjadi. Kegelapannya di tiap daerah akan beragam bentuknya. Ke Halaman 7 kolom 1

Teriaki Boediono Maling Aktivis KAPAK Digelandang JAKARTA – Rapat Panitia Khusus (Pansus) Angket Century menghadirkan Wakil Presiden Boediono sebagai saksi. Rapat itu sempat mengalami insiden. Seorang pengunjung rapat meneriaki mantan gubernur Bank Indonesia (BI) tersebut dengan sebutan “Boediono maling” hingga tiga kali. Akhirnya, pria yang dikenal sebagai Laode Kamaruddin itu beramai-rami digelandang polisi, Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres), dan Pamdal DPR. Aktivis Komite Aksi Pemuda Anti-Korupsi (KAPAK) itu berteriak “Boediono maling” sesaat setelah Wapres menghindar menjawab pertanyaan pansus. Pertanyaan itu disodorkan oleh anggota pansus dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Ahmad Muzani. Dia menanyakan apakah dana yang digunakan untuk bailout Rp6,7 triliun merupakan uang negara atau bukan. Boediono menjawab dengan menghindar. “Biarkan ahli hukum yang menjawab,” katanya. Jawaban itu tidak memuaskan Muzani. Bukan hanya dia, anggota pansus dari Partai

Ke Halaman 7 kolom 5

BASKETBALL

Ke Halaman 7 kolom 1

Serangan Jantung, Bupati Melawi Wafat Dite Surendra/Jawa Pos

HONDA DBL: Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Andi A Mallarangeng melakukan tip-off sebagai pertanda pembukaan Honda DBL 2010 Aceh Series di GOR KONI Banda Aceh.

Baca Doa, lalu Indonesia Raya BANDAACEH--Kehebohan basket melandaAceh. Kemarin (12/1), pertandingan pertama Honda Development Basketball League (DBL) 2010 diselenggarakan di GOR KONI Banda Aceh. Pertandingan itu sekaligus membuka rangkaian kompetisi basket pelajar terbesar di Indonesia, yang dijadwalkan berlangsung di 21 kota, 18 provinsi. Rangkaian pembukaan Honda DBL 2010 kemarin dimulai pukul 15.30 WIB, didahului dengan pembacaan ayat-ayat suci Alquran. Menyesuaikan dengan tradisi penyelenggaraan even di Aceh, yang menerapkan Syariat Islam. Baru kemudian tim putra SMAN 1 dan SMAN 8 Ke Halaman 7 kolom 5

Tri Mujoko Bayuaji/Jawa Pos

DIAMANKAN: Laode Kamarudin, aktivis KAPAK peneriak Boediono Maling saat diseret keluar oleh Polisi dan Pamdal DPR dari ruang rapat Pansus Century, kemarin (12/1).

Kepala Rutan Dicopot Kasus Sel Mewah Artalyta Suryani JAKARTA – Inspeksi mendadak (sidak) Satgas Pemberantasan Mafia Hukum di Rutan Pondok Bambu berbuntut. Dua hari setelah temuan fasilitas mewah di sel sejumlah narapidana, termasuk Artalyta Suryani alias Ayin, Menteri Hukum dan HAM PatrialisAkbar mencopot Kepala Rutan (Karutan) Pondok Bambu Sarju Wibowo. Patrialis yang mantan anggota Komisi III DPR itu sebelumnya Ke Halaman 7 kolom 5

N A N G A datang melayat ke PINOH--Bupati rumah duka. Kabupaten MeSekda Kabulawi, Drs A Suman paten Melawi, Drs Kurik, MM, menIvo Titus Mulyono inggal dunia pada mengatakan alSelasa (12/1) pukul marhum sejak pagi 10.10 WIB di kesudah tidak enak diaman rumah dinas. badan. Sehingga Menurut dr Yakop, memutuskan tidak sebelum menghemada masuk kanbuskan nafas terator. “Ketika saya Suman Kurik khirnya, Suman ke rumah dinas, sempat diberikan pertolongan beliau sudah tidak ada lagi,” medis. Hasil pemeriksaan, men- terang Ivo. inggalnya Suman dikarenakan Mengenai lokasi pemakaman, serangan jantung. Ivo menjelaskan akan melakukan “Yang melakukan pemer- koordinasi dengan pihak keluarga. iksaan tadi yakni saya sendiri, Ketiga anak Suman Kurik tidak dr Santoso, dr. Ahmad dan dr. berada di Melawi. “Satu anaknya Sien. Beliau meninggal karena di Jakarta, di Pontinanak dan saserangan jantung,” jelas Yakop, tunya lagi di Bandung. Semuanya kemarin. masih dalam perjalanan pulang,” Meninggalnya orang nomor terang Ivo. Kabag Humas Mesatu di Melawi tersebut sempat lawi, Drs Paulus menambahkan membuat suasana pasar sunyi. Hal kemungkinan lokasi pemakaman tersebut mungkin karena seluruh di Teluk Menyurai, Kecamatan SKPD serta masyarakat ingin Ke Halaman 7 kolom 5

Artalyta Suryani; Tahanan yang ’’Hidup Nyaman’’ di Penjara 11:53 15:18 17:58 19:11 04:27

Sel Asli untuk Kelabui Petugas Sidak Meringkuk dalam sel tidak berarti Artalyta Suryani tak bisa menikmati kebebasan dan kenyamanan. Penyuap jaksa Urip Tri Gunawan dengan duit USD 660 ribu itu justru mendapat fasilitas serta akses istimewa di Rutan Pondok Bambu.

AGUNG PUTU, Jakarta SEJATINYA, wanita yang biasa dipanggil Ayin itu menempati sel berukuran 4 x 3 meter di BlokAnggrek. Blok sel tersebut berhadap-hadapan dengan kantin dan pos penjagaan Rumah

Agung Putu Iskandar/ Jawa Pos

ISTIMEWA: Ruang Arthalita di Rutan Pondok Bambu, Jakarta, kemarin sudah dibersihkan.

Tahanan (Rutan) Pondok Bambu. Sel itu sama seperti sel lainnya. Pintu masuk sel rangkap dua. Satu pintu biasa di sisi dalam dan satu pintu terali dengan besi menutupinya. Sel tersebut berkapasitas tiga orang. Namun, di sel itu, terpidana lima tahun tersebut tinggal berdua dengan Asmiyati, tahanan narkoba yang dihukum dua tahun enam bulan. Sel itu merupakan sel resmi Artalyta. Buktinya, di depan sel, sebuah pigura digantungkan. Di pigura tersebut terdapat tulisan keterangan penghuni sel dan kapasitasnya. Tertulis jelas nama Artalyta di situ lengkap dengan undangundang yang dilanggar.Yakni, UU No 20 Tahun 2001 tentang Tindak Pidana Korupsi. Namun, sel itu hanya kedok bagi Ayin. Sebenarnya, sehari-hari Ayin tidak tinggal di sel tersebut. Sel itu hanya ditempati bila ’’dibutuhkan’’.Yakni, ketika ada pihak-pihak tertentu

Online: http://www.pontianakpost.com/ *Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

Ke Halaman 7 kolom 1

Jawa Pos Group Media


2

INTERNASIONAL

Pontianak Post

Ngotot Tetap Pakai Allah

sosok manca Dikecam, Sumbang Rp1,3 M MESKI dikritik setengah hati dalam menangani kerusuhan berbau SARA, Perdana Menteri Najib Razak tetap mengulurkan bantuan untuk gereja Metro Tabernacle. Langkah ini juga diikuti oleh saudaranya selaku CEO Kelompok CIMB Datuk Seri Nazir Razak. The Malaysian Insider melaporkan adik PM Najib, Nazir menyumbang RM RM100 ribu (Rp274,157 juta) untuk pembangunan kembali gereja Metro Tabernacle. Langkah Nazir ini menyusul pemberian bantuan dana RM500 Najib Razak ribu (Rp1,37 miliar) pada Sabtu (09/01) lalu oleh Najib. Sang PM ketika itu juga menyempatkan diri melihat kondisi gereja yang mengalami kerusakan terberat tersebut selama sekitar 20 menit. “Saya berharap mereka dapat membangun kembali gereja di tempat yang baru untuk tujuan peribadatan. Ini adalah tanda ketulusan pemerintah,” papar Najib seperti dikutip The Malaysian Insider. Namun, maksud baik Najib tersebut mendapat kritikan dari Akhramsyah Muammar Ubaidah Sanusi. Akhramsyah adalah putra mantan Menteri Pertanian dan Kedah Menteri besar, Tan Sri Sanusi Junid yang merupakan sekutu dekat Mahathir Mohamad. “Membayar RM500 ribu (sama halnya) memberikan penekanan bahwa pemerintah bertanggungjawab atas serangan perusakan itu,” ujar Akhramsyah dalam blognya seperti dikutip The Edge Malaysia. Menurut Akhramsyah pemberian sumbangan tersebut justru akan menimbulkan kecemburuan terhadap umat agama lain termasuk Hindu. Sumbangan tersebut bisa saja membuat umat Hindu meminta kompensasi serupa kepada pemerintah. Khususnya yang rusak karena aksi protes dan demonstrasi. “Tidakkah ini dapat berdampak pemerintah akan membayar seluruh gereja dan institusi terkait lainnya (sekolah, seminari, dll) yang menderita kerusakan berat akibat protes di luar kasus ini,” ujar Akhramsyah. Sementara itu Menteri Dalam Negeri Malaysia Datuk Seri Hishammuddin Tun Hussein mengimbau warga Malaysia agar tak terpengaruh laporan berita di internet. Juga pesan singkat yang menginformasikan mengenai kekacauan di Negeri Ringgit. “Situasi terkendali dan warga tak perlu khawatir,” tegas Datuk Seri Hishammuddin Tun Hussein kepada Bernama.Terpisah, Tan Sri Koh Tsu Koon selaku Pemimpin Menteri Negeri Penang mengatakan kepada The Malaysian Insider, pihaknya segera menggelar dialog antar pemimpin agama. (war/ami)

REUTERS/Bazuki Muhammad

KATA ALLAH: Presiden Gereja Evangelic Borneo Daniel Raut (kiri) dan wakilnya, Simon Petrus Markusnya (tengah), disertai pengacara mereka, Annou Xavier, saat menghadiri sidang di gedung pengadilan di Kuala Lumpur Januari 2010. Daniel menegaskan bahwa kata ‘Allah’ akan tetap digunakan, meski saat ini muncul ketakutan atas keamanan diri mereka.

UMNO Dituding Otaki Penyerangan Gereja KUALA LUMPUR – Dimensi konflik terkait agama di Malaysia kini mulai merambah ranah politik. Kemarin (11/1), anggota Parlemen Klang, Selangor, dari kubu oposisi, Pakatan Rakyat, Charles Santiago, menuding koalisi penguasa, Barisan Nasional (BN), yang dipimpin UMNO berada di balik aksi penyerangan gereja di sejumlah wilayah negeri jiran tersebut. Charles juga meyakini penyerangan sejumlah gereja itu akan semakin mengalienasi Malaysia Timur, yang mayoritas berpenduduk Katolik, dari Negara Bagian Sabah dan Serawak yang terletak di Pulau Kalimantan. “Separo lebih orang Katolik di Malaysia adalah warga asli yang tinggal di Pulau Borneo (Kalimantan) dan mayoritas berbahasa Melayu,” katanya, seperti dikutip situs Malaysia Kini. Menurutnya, isu pelarangan penggunaan kata ‘Allah’ telah berkembang menjadi sengketa agama. Buntutnya, hubungan antara etnis Melayu yang mayoritas dan kalangan minoritas dari etnis Tionghoa dan India. Kubu minoritas, lanjut Santiago, khawatir adanya upaya Islamisasi Malaysia. Sementara itu, rangkaian pembakaran terhadap gereja di Malaysia belum juga berakhir. Target paling mutakhir adalah

Gereja Sidang Injil Borneo di Seremban, Negeri Sembilan. Geraja tersebut dilempar bom molotov kemarin. Serangan itu meninggalkan bekas hangus di pintu depan gereja. Menurut Wakil Kepala Kepolisian Selangor Datuk Abdul Manan Mhd Hassan, laporan penyerangan diterima pukul 08.30 waktu setempat dari seorang jamaah gereja. Penyelidikan awal mengungkap bahwa pelaku menggunakan beberapa lembar kertas untuk membakar pintu gereja. “Kami menemukan sobekan kertas dan bensin untuk membakar pintu,” ujarnya. Menurut Hassan, mobil patroli yang lewat di wilayah tersebut sekitar pukul 01.30 dinihari tidak menemukan kejanggalan di gereja itu. “Kami yakin insiden tersebut terjadi antara pukul 01.30 dan 08.30,” terangnya, seperti dikutip The Star. Pastor Gereja Seramban, Eddy Marson mengatakan, ada 400 jamaah yang biasa beribadah di gerejanya. Mayoritas berasal dari Malaysia Timur. Sejauh ini sudah ada delapan gereja yang diserang dalam empat hari terakhir. Minggu (10/1) lalu seseorang melempar batu ke sebuah gereja di Miri, Sarawak. Insiden tersebut merupakan kali pertama terjadi di Malaysia Timur

Rabu 13 Januari 2010

yang mayoritas penduduknya beragama Kristen dan beribadah menggunakan Bahasa Melayu. Wilayah itu juga menjadi kantong suara bagi Barisan Nasional pada pemilu 2008 lalu. Mengenai tuduhan Charles Santiago tadi, UMNO langsung membantah. Mereka menegaskan tidak mengetahui latar belakang terjadinya penyerangan tersebut. Para petinggi UMNO juga membantah menghasut organisasi muslim untuk menggelar demonstrasi terkait isu pelarangan penggunaan kata ‘Allah’ bagi warga non-muslim. Anggapan yang belakangan berkembang di kalangan komunitas non-muslim adalah bahwa sejumlah kelompok muslim dan UMNO sengaja menciptakan isu pelarangan kata ‘Allah’ untuk menyulut emosi beberapa pihak berdemonstrasi. Tuduhan itu didasarkan fakta kalau pemerintahlah –yang notebene dikuasai UMNO—yang melarang koran Katolik The Herald menggunakan kata ‘Allah.’ Larangan itu kemudian dicabut oleh Pengadilan Tinggi Malaysia pada 5 Januari lalu, yang kemudian berbuntut pada protes dan penyerangan gereja. Penyerangan pertama tercatat pada 8 Januari lalu. Seorang pekerja sukarelawan gereja R Williams (bukan nama sebenarnya) mengaku kalau kalangan Kristiani kian mengkhawatirkan bakal memburuknya kondisi keamanan beberapa hari ke depan. Apalagi setelah Perdana Menteri Najib Razak pada Kamis (7/1) lalu menyatakan kalau pemerintah tidak bisa melarang demonstrasi terkait isu penggunaan kata ‘Allah’. “Saya rasa ini seperti lampu hijau (bagi kubu yang menolak pencabutan larangan) untuk meneruskan demonstrasi,” katanya. Namun, keesokan harinya, Najib berjanji akan menangkap pelaku pembakaran. “Sejumlah aktivis dan organisasi menyatakan bahwa pemerintah federal memberlakukan standar ganda dalam kasus ini,” lanjut William. (cak/ttg)

KUALA LUMPUR – Friksi antar umat beragama di Malaysia, belum menunjukkan tanda-tanda mereda. Rentetan teror yang ditujukan ke sejumlah gereja di Negeri Ringgit itu malah menyulut reaksi dari kelompok Kristen. Sejumlah pemuka Kristiani menolak menanggalkan kata ‘Allah’ sebagai terjemahan kata Tuhan. Daniel Raut, pemimpin senior Gereja Evangelic Borneo, jamaah Kristen berbahasa Melayu terbesar menegaskan, kata ‘Allah’ akan tetap digunakan, meski saat ini muncul ketakutan atas keamanan diri mereka. “Sejak nenek moyang kami memeluk Kristen pada 1920-an, kami telah menggunakan Allah. Bahkan sudah menjadi bahasa ibu kami,” ujar Raut yang berasal dari Suku Lumbawang di negara bagian Serawak Timur. “Kami cukup khawatir (dengan keamanan kami), tapi kami akan berdoa untuk meminta perlindungan dan yakin Tuhan akan turun tangan menyelesaikan masalah ini,” tandasnya seperti dikutip Associated Press. Raut juga hadir di pengadilan, Selasa (5/1) untuk mendukung Jill Ireland yang menggugat pemerintah pada 2008 setelah pihak otoritas bandara setempat menyita delapan CD (compact disc) Kristiani miliknya yang terdapat cetakan kata ‘Allah’. Persidangan pertama dijadwalkan 15 Maret. Gereja Borneo juga menggugat pemerintah pada 2007, setelah petugas imigrasi menyita enam kardus literatur Kristen yang memuat kata ‘Allah’. “Dalam bahasa ibu kami, Tuhan Allah berarti tuhan kami. Saya tidak tahu bagaimana mereka ingin memaksa untuk tidak menggunakan kata ini?” tegasnya seperti diberitakan the Edge. Raut menambahkan, penyerangan yang dilakukan kepada gereja tidak akan memengaruhi hubungan baik antara warga Kristen di Malaysia Timur dan penganut agama lain. “Kami tidak ada masalah di Malaysia Timur. Bagi rakyat di sana, persaudaraan adalah hal terpenting. Kalau kita bersaudara, (seharusnya) kita bisa duduk bersama dan berdiskusi,” jelasnya. Gereja Borneo lahir di Serawak pada 1928, hampir 30 tahun sebelum Malaysia merdeka. Sejak saat itu pengikutnya terus bertambah, hingga mencapai 250 ribu orang dan tersebar di seluruh Malaysia. Mayoritas jemaatnya menggunakan kata Allah dalam beribadah dan sejumlah literatur mereka, seperti buku serta surat kabar. Alfred Tais, kepala seksi bahasa Melayu di Persaudaraan Kristen Evangelic Malaysia mengatakan, sedikitnya ada 300 gereja di Semenanjung Malaysia dan ratusan lainnya di Borneo yang beribadah dalam bahasa Melayu menggunakan sebutan Allah sebagai Tuhan. “Kami tidak akan menggelar aksi (tandingan). Kami hanya akan berdoa untuk kedamaian. Kami telah meminta seluruh jamaah untuk berdoa, semoga Tuhan akan memberikan kebijaksanaan kepada pemimpin (negeri) dan menemukan solusi untuk masalah ini,” terangnya. Pelarangan kata Allah tidak lazim terjadi di negara Muslim di dunia. Kata dari bahasa Arab tersebut umum digunakan oleh pemeluk Kristen untuk menyebut Tuhan di sejumlah negara seperti Mesir, Syiria, dan Indonesia, negara dengan mayoritas Muslim. Pelarangan kata Allah dikeluarkan oleh Kementerian Dalam Negeri, sejak tiga tahun lalu. Alasannya, penggunaan kata tersebut oleh non Muslim akan memunculkan kerancuan dan kebingungan di dalam masyarakat, khususnya anak-anak dan generasi muda. Buntut pencabutan pelarangan penggunaan kata Allah untuk non Muslim oleh Pengadilan Tinggi Kuala Lumpur, minggu lalu, melahirkan beberapa insiden percobaan pembakaran gereja. Hingga kemarin, sudah sembilan gereja dan satu sekolah dilempar bom molotov oleh orang tak dikenal. (cak/ami)


Pontianak Post

NASIONAL

Rabu 13 Januari 2010

3

Aktivis KAPAK Digelandang

SOSOK Akui Century Dirampok MANTAN Gubernur Bank Indonesia (BI) Boediono mengakui penyelamatan Bank Century dilakukan karena bank tersebut dirampok salah seorang pemegang sahamnya, Robert Tantular. Namun, Boediono menegaskan bahwa krisis finansial global juga memiliki andil terhadap perburukan kinerja Century. “Penyebabnya duaduanya (krisis keuangan dan perampokan oleh pemiliknya). Masalah perampokan, apa pun istilahnya, kalau pansus bisa membuka, saya mendukung seribu persen,” kata Boediono Boediono menanggapi pertanyaan anggota Pansus Angket Kasus Bank Century dari Fraksi Partai Hanura Akbar Faisal kemarin (12/1). Meski demikian, Boediono menegaskan, penyelamatan dilakukan karena kondisi Century memburuk akibat terimbas krisis keuangan global. Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) memutuskan untuk menyelamatkan Century karena dikhawatirkan akan mengganggu sistem perbankan. “Meski demikian, menangani suasana krisis adalah hal lain. (Bailout) adalah upaya menangani bank ini (Century) agar tidak mengganggu perbankan secara keseluruhan. Sebab, sistem perbankan adalah sistem yang kait-mengait,” jelasnya. Boediono yang juga Wapres tersebut membantah pernyataan mantan Direktur Pengawasan BI Zainal Abidin. Waktu itu, Zainal menyatakan tiga anggota Dewan Gubernur BI menangis dalam rapat KSSK karena ditekan Ketua KSSK Sri Mulyani Indrawati dalam rapat Dewan Gubernur BI pada 13 November 2008. Dalam rapat tersebut, BI menetapkan perubahan syarat bank untuk mendapatkan fasilitas pendanaan jangka pendek (FPJP), dari semula rasio kecukupan modal (CAR) di atas 8 persen menjadi CAR positif. “Saya tidak menangis. Tidak ada tekan-menekan. Suasana sangat baik. Jadi, saya heran kalau ada yang tertekan. Sebab, semua menang, tidak ada yang kalah,” tegas Boediono. “Saya tidak merasakan tekanan dari Menkeu. BI adalah lembaga independen. Ada pasal di UU Bank Indonesia, Dewan Gubernur BI tidak boleh tunduk pada tekanan dari pihak mana pun,” tandasnya. Boediono juga membantah keterangan Zainal Abidin yang menyatakan mutasi dirinya dari kursi direktur pengawasan BI menjadi peneliti di BI dilakukan karena tidak setuju terhadap perubahan kebijakan FPJP. “Di masa kepemimpinan saya, tidak terjadi orang dimutasi karena berbeda pendapat,” jelasnya. (noe/owi/bay/pri/oki)

Teriaki Boediono Maling JAKARTA – Rapat Panitia Khusus (Pansus) Angket Century menghadirkan Wakil Presiden Boediono sebagai saksi. Rapat itu sempat mengalami insiden. Seorang pengunjung rapat meneriaki mantan gubernur Bank Indonesia Mustafa Ramli/Jawa Pos (BI) tersebut dengan sebutan “BoMINTA KETERANGAN: Wakil Presiden Boediono memberikan keterangan kepada Panitia Angket DPR ediono maling” hingga tiga kali. tentang pengusutan kasus Bank Century di gedung DPR, Jakarta, Selasa (12/1). Pansus Angket Bank CenAkhirnya, pria yang dikenal tury meminta keterangan Boediono dalam kapasitasnya sebagai mantan Gubernur Bank Indonesia untuk sebagai Laode Kamaruddin itu kali kedua. beramai-rami digelandang polisi, Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres), dan Pamdal DPR. Aktivis Komite Aksi Pemuda AntiKorupsi (KAPAK) itu berteriak “Boediono maling” sesaat setelah Wapres menghindar menjawab pertanyaan pansus. Pertanyaan itu disodorkan oleh lidik perlu mendalami keterangan pemeriksaan Anggodo tersebut. anggota pansus dari Fraksi Partai ’’Kami berharap, peristiwa Se- Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Anggodo. Salah seorang pengacara Ang- nin malam itu tidak terulang,’’ Ahmad Muzani. Dia menanyakan godo, Thomson Situmeang, tambahnya. apakah dana yang digunakan untuk Juru Bicara KPK Johan Budi mendatangi KPK untuk menyambailout Rp6,7 triliun merupakan paikan ketidakhadiran kliennya. Sapto Pribowo mengungkapkan uang negara atau bukan. Boediono JAKARTA – Anggodo Wi- ’’Ya, dia (Anggodo) shock saja. bahwa pemeriksaan Anggodo menjawab dengan menghindar. djojo merasa shock dengan Kami meminta KPK menjadwal- dijadwalkan ulang Kamis menda- “Biarkan ahli hukum yang mentang (14/1). ’’Karena ada pembekericuhan setelah menjalani kan ulang,’’ ujar Thomson. Namun, dia menjanjikan kli- ritahuan, tentu kami menghargai. jawab,” katanya. pemeriksaan di gedung Komisi Jawaban itu tidak memuaskan Pemberantasan Korupsi (KPK) ennya tetap kooperatif terhadap Apalagi, ini sifatnya masih Muzani. Bukan hanya dia, anggota Senin malam (11/1). Karena pemanggilan berikutnya. ’’Asal menggali keterangan,’’ jelasnya. pansus dari Partai Demokrasi Indoitu, adik kandung buron KPK jangan hari ini (kemarin) atau Terkait permintaan penambahan nesia Perjuangan (PDIP) Maruarar pengamanan, Johan menegaskan besok,’’ tambahnya. Anggoro Widjojo tersebut tidak Selain shock, kata pengacara bahwa KPK memiliki prosedur Sirait juga kecewa atas jawaban Bomenghadiri pemeriksaan lanjutan di hadapan tim penyelidik muda itu, Anggodo mengalami baku untuk mengamankan pihak- ediono. “Sebagai pejabat negara, Saudara saksi seharusnya memaluka di kaki. Itu mengakibatkan pihak yang diperiksa. kemarin. Setelah pemeriksaan Anggodo hami apakah dana itu uang negara Anggodo selama ini diper- pria asal Surabaya tersebut berjaiksa atas penyelidikan kasus lan agak pincang. Dia tidak tahu pada Senin malam, memang atau bukan?” katanya. Jawaban Boediono atas intermenghalang-halangi penyidikan pasti mengapa kaki Anggodo terjadi sedikit kericuhan. Mahakorupsi Sistem Komunikasi Ra- cedera. Namun, dia menduga siswa melampiaskan kekesalan upsi itu pun masih sama. “Saya dio Terpadu (SKRT) Dephut Rp bahwa setelah pemeriksaan, kli- atas sepak terjang adik Anggoro tetap menyerahkan kepada ahli 13 miliar. KPK memanggil lagi ennya kena tendangan ketika itu dengan menaiki kap mobil hukum untuk menjawab,” ucapnya Anggodo karena melintasi para pengunjuk rasa. yang menjemput Anggodo di de- pendek. Tiba-tiba, muncul teriakan dari pemeriksaan sebe- ’’Mungkin karena semalam kena pan lobi KPK. Saat mobil melaju, balkon, tempat para wartawan dan mahasiswa juga melempari mobil tendangan,’’ ujarnya. lumnya selama 12 Dia meminta KPK untuk warna silver itu dengan beberapa tamu menyaksikan jalannya rapat. jam dianggap tidak “Boediono maling,” ujar Kamal, cukup. Tim penye- menambah pengamanan dalam butir telur. (git/agm)

Berdalih Shock, Anggodo Absen Pemeriksaan

Buntut Insiden Anarkis Mahasiswa

panggilan Laode Kamaruddin. Dia mengacung-acungkan foto bergambar Boediono, kemudian menyobeknya. Para anggota pansus dan Boediono kaget mendengar teriakan itu. Sontak, seorang anggota Paspampres yang duduk di dekat Kamal meloncat untuk menyergap. Puluhan pamdal ditambah polisi dan Paspampres juga berlarian mengeroyok Kamal. Kamal masih memberontak. Teriakan yang sama disampaikan dua kali. “Boediono maling, Boediono maling,” ujarnya. Belasan aktivis KAPAK mencoba menarik Kamal dari kepungan aparat, namun gagal. Pria dengan ciri kepala botak berjanggut tebal itu langsung diseret ke luar beramai-ramai menuju pos Pamdal MPR/DPR. Aktivis KAPAK lainnya terus mencoba melindungi Kamal. Saat diseret, sejumlah pamdal berniat mengasari Kamal. “Hei, jangan pukul teman saya, jangan pukul,” teriak aktivis KAPAK lainnya. Saat diseret, Kamal mencoba membela diri. “Boediono maling uang negara. Rp1,1 triliun itu yang kita tuntut. Pansus hanya dagelan,” tegasnya. Namun, hal tersebut tak digubris aparat. Dengan setengah berlari, aparat terus menyeret Kamal hingga ke pos pamdal. Tak lama di pos, dia langsung dibawa menuju Polda Metro Jaya untuk diperiksa. Sebelum ada insiden tersebut, para aktivis KAPAK menyebarkan selebaran. Selebaran itu berbunyi, Tangkap, Adili, dan Gantung Dalang Century Gate. Inti selebaran itu menuntut Wapres Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani diadili dalam kasus Century. Setelah insiden tersebut, petugas pamdal dan Paspampres menyita selebaran itu dari tangan wartawan. (bay/owi/noe/pri/iro)

Sisi Lain Hendri Mulyadi, Penerobos Pertandingan Timnas Vs Oman

Gagal Masuk Sekolah Bola karena Bapak Meninggal Nama Hendri Mulyadi sempat terkenal. Itu terjadi setelah dia nekat menerobos masuk ke tengah lapangan Stadion Gelora Bung Karno Rabu pekan lalu (6/1). Padahal, saat itu berlangsung pertandingan antara timnas dan Oman untuk kualifikasi Piala Asia. Setelah sepekan peristiwa itu, mengapa Hendri tak mau lagi diwawancarai TV?

ZULHAM MUBARAK, Cikarang SEPEKAN sudah Hendri Mulyadi menjadi selebritis dadakan. Sejak aksi nekatnya menerobos lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan pekan lalu, Hendri mulai kewalahan meladeni undangan wawancara dengan berbagai stasiun televisi. Ketika koran ini berkunjung ke rumahnya di Kampung Serang, Cikarang, Jawa Barat, Senin lalu (12/1), pemuda 20 tahun itu jauh dari kesan jemawa. “Maaf, sudah menunggu lama, saya harus kenduri dulu,” ujar pemuda yang akrab disapa Eji itu ramah. Tak berselang lama, Hendri meminta jeda wawancara untuk beberapa menit. Mengenakan sarung lengkap dengan baju koko dan kopiah, pemuda 20 tahun itu menenteng beberapa kitab kuning dan tafsir lantas melenggang menuju Pondok

Zulham Mubarak/JAWA POS

SANG PENDOBRAK: Hendri Mulyadi bersama sang ibu Mumun, di Cikarang, Jawa Barat.

Pesantren Nurul Islam Nihayatul Amal yang berjarak 50 meter dari rumahnya. “Sudah seminggu Hendri absen dari pesantren. Harap maklum ya Mas, biar mengaji dulu,” ujar sang Ibunda, Mumun, lantas tersenyum. Ibu berusia 48 tahun itu kini bisa tersenyum lega. Berbeda dengan sepekan lalu ketika dia menyaksikan sang putra

bungsu ‘beraksi’ di televisi nasional. Ketika itu, Mumun langsung pingsan dan tak sadarkan diri. “Saya kaget bukan kepalang. Awalnya tak percaya kalau itu anak saya. Tapi, setelah dia dijatuhkan polisi, saya langsung yakin. Setelahnya nggak ingat apa-apa lagi,” kenang Mumun. Peristiwa itu tak akan pernah dilupakan oleh Mumun. Pada hari itu, ada dua kejadian besar yang dialami Mumun. Paginya, motor bebek milik kakak Hendri, Nanang Mulyana, raib ketika diparkir di pabrik tempatnya bekerja. Belum tuntas merenungkan hal itu, malam dia melihat Hendri digelandang belasan polisi karena dianggap ‘mengganggu’ laga internasional antara Timnas Indonesia lawan Oman. Saat itu, ketika timnas kalah dari Oman, Hendri nekat masuk tengah lapangan. Dia menggiring bola hingga di depan gawang tim Oman. Saat itulah dia dibekuk polisi. “A l h a m d u l i l l a h ternyata anak saya tidak

ditahan dan boleh langsung pulang,” lanjutnya. Hendri mengatakan, tindakan nekatnya itu merupakan buntut dari kekesalannya. Untuk menyaksikan pertandingan ke Senayan, dari rumahnya dia butuh waktu tiga jam dengan jarak tempuh sekitar 50 kilometer. Setiap kali timnas berlaga, dia hampir tak pernah absen. Namun, sering ekspektasi melihat permainan all out Timnas Garuda Indonesia jarang terpenuhi. “Mungkin itu buntut kekesalan saya selama ini. Mewakili suara supporter seluruh Indonesia, saya merasa ada yang tidak benar dengan PSSI. Mencari 11 pemain bola dari 200 juta penduduk masak tidak bisa?” katanya. Fanatisme Hendri terhadap sepak bola memang bukan main-main. Empat kali koran ini bertanya tentang cita-citanya, dengan mantap dia menjawab: menjadi pemain Bola! Lantas mengapa tidak menggapai mimpinya itu? Mumun menjawabnya dengan alasan klasik, karena tak ada biaya. “Sebelum almarhum bapaknya meninggal, lulus SMP Hendri sudah minta masuk sekolah bola, tapi tidak boleh sama Beliau. Kini tinggal saya yang merawat Hendri. Jadi, ya mau tidak mau mimpi itu harus dipendam,” ujarnya. Hendri dan dua kakaknya tinggal di rumah berukuran 15 x 10 meter di kompleks pesantren. Tiap hari sang ibu berjualan untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Di ruang tamu yang hanya beralaskan karpet, tampak deretan buku dan kitab kuning terjajar rapi. Foto keluarga dan kaligrafi ditempel di tembok bercat kuning sejajar dengan stiker hijau logo Nahdlatul Ulama (NU). Hendri lahir dan besar di Cikarang. Setelah lulus dari SMAN 1 Cikarang Selatan, Hendri memilih mendalami ilmu agama di pesantren. Di waktu senggang dia hobi bermain bola dan membaca berita tentang sepak bola. Di sela wawancara dengan koran ini tak jarang Hendri mencuplik pengetahuannya tentang sepak bola yang memang cukup mumpuni. Hendri jatuh cinta dengan sepak bola sejak usia 7 tahun. Dia adalah interisti alias pencinta Inter Milan. Poster sejumlah pemain Inter Milan memenuhi dinding dan langit-langit kamar bercat biru tersebut. “Saya paling senang sama Javier Zanetti,” kata dia. (kum)


PONTIANAK bisnis

cmyk

4

LOKOMOTIF KEMAJUAN EKONOMI KALBAR

IHSG

Selasa 12//01-10

2614,37

2632.20

2431.39

SAHAM

INDEKS SEKTORAL BEI 2659.55

2467.64 1.03 21/12 22/12 8/01 11/01 12/01

Selasa 12/01-10

AGRI 1966.48 MINING 2408.43 BASIC-IND 289.51 MISC-IND 611.76 CONSUMER 696.75

0.34 -0.04 0.36 1.04 0.41

PROPERTY INFRASTRUC FINANCE TRADE MANUFACTUR

154.29 739.95 313.55 301.37 548.66

2.14 0.51 2.11 2.51 0.59

Top Volume Stock Price BNBR 98 ELTY 255 ENRG 195 BTEL 157 BUMI 2875 TIRT 83

% 5.37 10.86 2.09 -1.25 -0.86 -13.54

Top Frequent Stock Price TIRT 83 BUMI 2875 ELTY 255 IKAI 530 BNBR 98 TINS 2300

% -13.54 -0.86 10.86 -11.66 5.37 4.54

Top Value Stock BUMI ELTY ADRO BBRI TINS TLKM

Price 2875 255 1960 7850 2300 9500

Agribisnis

Prospek Industri Cerah Prospek ekonomi di bidang pangan dan agribisnis tahun ini akan cerah. Namun, itu semua akan bergantung pada pencapaian kinerja dan strategi kebijakan program 100 hari Kabinet Indonesia Bersatu II. Seperti dijelaskan oleh pengamat ekonomi pertanian Bustanul Arifin tahun ini diperkirakan sektor pertanian akan tumbuh antara 3,5-3,6 persen. Sektor perkebunan, lanjut dia, Bustanul Arifin masih menjadi penyumbang terbesar dengan komoditas andalannya CPO dan turunannya, kopi, serta kakao. Namun pencapaian itu bergantung dengan kinerja 100 hari pemerintahan Kabinet Indonesia Bersatu II. Sebagaimana diketahui, pemerintah memiliki tiga strategi besar yang menjadi prioritas selama pemerintahannya. Strategi tersebut adalah pengadaan lahan, perbaikan iklim investasi pertanian dan perikanan, serta kesinambungan swasembada pangan. “Strategi tersebut mensyaratkan kesungguhan kerja para pembantu Presiden untuk menerjemahkan gagasan strategis menjadi operasional. Supaya nanti dapat dilaksanakan dalam waktu yang telah ditentukan,” katanya kemarin (12/1). Lebih lanjut dia memaparkan kalau ada empat prioritas penting yang seharusnya diselesaikan. Yaitu penyusunan peraturan untuk usaha pertanian komersial, pencanangan food estate (usaha pangan skala luas), meningkatkan daya saing industri, serta cetak biru swasembada pangan berkelanjutan. “Dua prioritas pertama sebenarnya bersifat administrative dan birokratis. Seharusnya bisa selesai tepat waktu,” katanya. Tapi hal krusial yang menjadi esensi Rencana Peraturan Pemerintah usaha peranian komersil adalah perbaikan iklim investasi tanpa ada diskriminasi berbasis skala usaha ekonomi.(jan) +

cmyk

Rabu 13 Januari 2010

% -0.86 10.86 -1.01 1.94 4.54 0.52

Valas Jual USD 9270.00 SGD 6675.60 GBP 14950.55 JPY 101.37 EUR 13448.50

Beli 9070.00 6508.60 14573.55 98.30 13130.50

Index DOW JONES NASDAQ HANG SENG NIKKEI STI

Nilai 10646.38 2296.35 22326.64 10879.14 2916.11

(+/-) -0.17 -0.69 -0.38 0.75 -0.59

Sumber: etrading 12/01/2010 18:20 wib

Rombak APBN Subsidi BBM dan Listrik Ditambah

BRI Target KUR Rp9 T

+

l

INDEKS & VALAS

Perbankan Bank Rakyat Indonesia (BRI) menargetkan penyaluran dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk 2010 sebesar ini Rp9 triliun di seluruh Indonesia. Jumlah ini lebih sedikit dibanding 2009 yang mencapai Rp14 triliun. Menurut Direktur Utama BRI Sofyan Basir, berkurangnya target tersebut karena tahun ini banyak bank yang ikut menyalurkan dana KUR. Sofyan pun mengakui NPL (non performing loan) KUR yang ditetapkan BRI lebih tinggi dibanding ketentuan Bank Indonesia (BI) sebesar 5 persen. “Kenapa BRI menetapkan NPL KUR 5,7 persen, karena risikonya sangat tinggi. KUR ini kan diperuntukkan bagi orang yang akan memulai usaha dan bukan pengusaha yang sudah layak,” tutur Sofyan pada wartawan di Gedung Depkeu, Jakarta, Selasa (12/1). Meski demikian Sofyan menegaskan pula bahwa pengurangan target komitmen BRI untuk membantu usaha mikro tetap jadi prioritas. Namun prinsip selektifitas dan kehati-hatian dalam penyaluran kredit tetap diutamakan dengan menetapkan risiko 30 persen. Nantinya, menurut Sofyan, dengan adanya addendum dengan PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo), BRI akan menurunkan NPL sampai di bawah 5 persen. Sebab, resiko BRI jadi berkurang karena jika terjadi kredit macet bisa diklaim ke Askrindo.(esy/jpnn)

Pontianak Post

Muhamad Ali/Jawa Pos

PENJUALAN SUKUK: Dirut Bank Syariah Bukopin Riyanto (kanan) dan Presdir PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas Andri Rukminto memberikan keterangan usai kerjasama dalam penjualan Sukuk Negara Ritel Indonesia Seri SR-002 tahun 2010 yang akan ditawarkan kepada masyarakat pada 25 Januari- 5 Februari 2010 dengan nominal minimal Rp5 juta.

Syariah Bukopin Gandeng AAA Sekuritas JAKARTA - PT Bank Syariah Bukopin bekerjasama dengan PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas (AAA Sekuritas) sebagai subagen penjualan sukuk negara ritel Republik Indonesia seri SR-002 2010. Dengan kerjasama tersebut, Bank Syariah Bukopin berharap dapat meningkatkan fee based income perusahaan. Perusahaan menargetkan penjualan sukuk ritel seri SR-002 2010 sebesar Rp 600 miliar. ”Kami berminat menjadi subagen penjual sukuk ritel karena instrumen sukuk menjadi alternatif pengelolaan dana investasi membuat pasar sukuk masih terbuka lebar,” tutur Riyanto, Dirut Bank Syariah Bukopin di Jakarta, Selasa (12/1). Lebih jauh ia mengatakan, dengan

penjulan sukuk ritel tersebub perusahaan dapat imbal hasil sebesar 12 persen yang hasilnya sama dengan yang diperoleh pada 2009. “Itu kalau pricing sama dengan sukuk pertama, tapi kalau di bawah? Kita belum dapat mandat dari Depkeu,” ungkapnya. Bank Syariah Bukopin tercatat memiliki total aset sebesar Rp 1,976 triliun per Desember 2009. Sementara total dana pihak ketiga sebesar Rp 1,272 triliun dan total pembiayaan Rp 1,28 triliun. Pada kesempatan yang sama, Andri Rukminto, Direktur Utama AAA Sekuritas mengatakan, Bank Syariah Bukopin diharapkan dapat memasarkan sukuk ritel hingga sembilan kota di Indonesia. ”Awalnya kan cuma tiga kota. Sekarang mudah-mudahan bisa

jadi sembilan kota,” tukasnya. Sekadar diketahui, pemerintah berencana menerbitkan Surat Berharga Syariah Negara seri SR-002 pada 10 Februari 2010. Pada 25 Januari 2009 2010 dilaksanakan masa penawaran dan akan ditutup pada 5 Februari 2010. Selanjutnya, pada 8 Februari 2010 dilakukan penjatahan dan pada 10 Februari dilakukan setlement serta penerbitan sukuk ritel. Menurut rencana, sukuk ritel seri SR-002 2010 dijual dengan haraga Rp 1 juta per unnit. Pemesanan minimum sebesar Rp 5 juta dan kelipatannya serta taka ada maksimum pemesanan. Jenis akad adalah Ijarah (Sale dan Lease Back), hingga memberikan pendapatan yang pasti bagi investor.(snd)

PLN Untung, Rugi BUMN Turun Dibandingkan 2008, Anjlok 90 Persen JAKARTA - Kementerian Badan Umum Milik Negara (BUMN) patut berbangga hati. Pada saat dampak krisis finansial global masih terasa, laba bersih perusahaan-perusahaan pelat merah masih tumbuh 15,17 persen. Selain itu, jumlah BUMN yang merugi terus menyusut menjadi tinggal 20 perusahaan saja. “Selama ini penyumbang rugi terbesar BUMN adalah PLN yang mencapai 90 persen, tetapi dengan pemberian margin lima persen kinerjanya sudah positif. Apalagi kalau marginnya nanti sudah delapan persen,” ujar Menteri BUMN, Mustafa Abubakar saat konferensi pers refleksi 2009 dan proyeksi BUMN 2010 di kantornya kemarin. Menurut dia, berbagai kebijakan yang

etorkan sebagai dividen diambil berhasil menkepada negara dan berapa gurangi jumlah BUMN yang akan digunakan yang merugi. sebagai belanja modal Atas dasar keuntungan (capex). “Tapi kalau kePLN itulah, kata Mustafa, butuhan investasi untuk total kerugian BUMN proyek 10 ribu MW tahap pada tahun buku 2009 bisa II besar, tidak menutup turun signifikan. Dari Rp kemungkinan sebagian 13,95 triliun pada 2008, besar bisa untuk capex,” turun 90 persen hingga tegasnya. tinggal Rp 1,17 triliun. Secara umum, MusMenurut mantan dirut PeMustafa Abubakar tafa menegaskan bahwa rum Bulog tersebut, PLN di tangan manajemen yang baru akan jumlah BUMN yang mengalami melakukan langkah-langkah radikal un- kerugian terus berkurang. Pada 2006, tuk memperbaiki operasionalnya. “Ada misalnya, jumlah BUMN merugi ada upaya radikal untuk kurangi konsumsi 38 perusahaan kemudian menyusut menjadi 33 perusahaan pada 2007. BBM menjadi gas,” kata dia. Dari perhitungan sementara, lanjut Pada 2008, BUMN merugi menjadi 23 Mustafa, pada 2009 lalu PLN diper- perusahaan dan di tahun 2009 hanya 20 kirakan untung sebesar Rp 6 triliun. perusahaan. “Kita targetkan tahun ini Dari jumlah itu, dia mengaku belum (2010) jumlah BUMN merugi hanya 10 mengetahui berapa yang akan dis- perusahaan,” ungkapnya.(wir/kim)

JAKARTA - Pemerintah segera merombak APBN 2010 yang baru dijalankan kurang dari dua pekan. Perombakan ini dilakukan untuk merespons dan mengantisipasi perubahan sejumlah asumsi makro ekonomi, serta prioritas kebijakan pemerintah untuk melindungi daya beli masyarakat dengan menaikkan subsidi energi. Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan hal itu usai rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, kemarin. Rapat yang dipimpin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu dihadiri tiga menteri koordinator, Men PPN Kepala Bappenas Armida Alisjahbana, Menkum HAM Patrialis Akbar, dan Kepala UKP4 Purnomo Yusgiantoro. “Presiden SBY mengarahkan dan menetapkan bahwa kami diminta untuk menyiapkan APBN Perubahan,” kata Sri Mulyani. Perubahan APBNP ini dilakukan lebih cepat dari jadwal normal di akhir tahun. Sri Mulyani mengatakan, sebenarnya, dalam pasal 23 UU APBN 2010, pemerintahan baru diberi keleluasaan untuk menambah belanja sebesar 2 pesren. Namun, presiden menginginkan adanya perubahan asumsi makro secara menyeluruh, sehingga perlu mengajukan APBNP. Menkeu mengatakan, perubahan asumsi makro yang paling terlihat nyata adalah harga minyak.APBN 2010 disusun dengan asumsi harga minyak USD 65 per barel. Saat ini, kata Menkeu, harga minyak berada dikisaran USD 80 per barel. “Oleh karena itu, untuk APBNP oleh karena itu, untuk penggunaan apbnp dipercepat ini, kita akan merevisi harga minyak menjadi USD 80 per barel,” katanya. Asumsi lain yang berubah adalah nilai tukar rupiah dari USD 10.000 per USD menjadi USD 9.500 per USD. Kemudian, harga-harga komoditas yang berubah membuat asumsi inflasi dinaikkan dari semula 5 persen menjadi 5,5 persen. Hal ini memberi konsekuensi kepada suku bunga SBI 3 bulan yang naik dari 6,5 persen menjadi 6,8 persen. “Itu adalah satu

+

faktor yang mengubah APBN 2010 dari sisi indikator ekonomi makro,” kata Menkeu. Dari perubahan asumsi makro dan penambahan belanja, defisit APBN 2010 akan meningkat lebihn dari Rp 28,6 triliun, dari Rp 98 triliun menjadi 128,7 triliun atau 2,2 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Tambahah belanja ini diantaranya akan ditutup dari Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa) 2009 sebesar Rp 38 triliun. Menkeu mengatakan, presiden telah memprioritaskan untuk melindungi daya beli masyarakat dan stabilisasi harga. Untuk itu, anggaran subsidi akan diubah. Menkeu mengatakan, hingga setahun ke depan diharapkan tidak ada perubahan harga BBM dalam negeri. Subsidi BBM akan ditambah sebesar Rp 28 triliun dari anggaran semula Rp 59 triliun. Sedangkan PSO listrik untuk PLN dinaikkan Rp 15,4 triliun dari semula Rp 37,8 triliun, sehingga meningkat menjadi Rp 53,2 triliun. Meski subsidi BBM dan listrik naik, pemerintah akan mendapatkan tambahan kenaikan harga minyak menjadi 39 triliun. Untuk stabilisasi harga pangan, pemerintah akan menaikkan anggaran untuk raskin, minyak goreng, dan subsidi pupuk. Sri Mulyani menambahkan, pemerintah juga menganggarkan beberapa program prio­ ritas. Yakni, untuk mengatasi persoalan listrik, akan dilakukan tambahan anggaran selain subsidi. Yakni, pinjaman untuk pembelian barang modal berupa trafo yang rusak yang jumlahnya cukup signifikan. Prioritas lainnya juga untuk tambahan anggaran di Depkum HAM untuk pembangunan rumah tahanan. Program lain yang diprioritaskan adalah pengiriman atlet di Sea Games, penyusunan sistem administrasi kependudukan, tunjangan prajurit TNI dan PNS yang ada di pulau-pulau kecil dan terluar serta wilayah perbatasan. Di sisi infrastruktur, pemerintah juga akan menambah anggaran di Departemen Pekerjaan Umum untuk pembebasan tanah untuk 21 ruas jalan tol.(sof)

n Modal Akuisisi 24 Persen Newmont

BUMI Suntik PT MDB USD 850 Juta JAKARTA - PT Bumi Re­ sources Tbk menyuntik PT Multi Daerah Bersaing (MDB) senilai USD 850 juta. Dana tersebut akan digunakan MDB untuk mengakuisisi 24 persen saham PT Newmont Nusa Tenggara. SVP Investor Relations BUMI Dileep Srivastava mengatakan dana tersebut diperoleh dari sejumlah penerbitan surat utang dan pinjaman bank. Dileep mengungkapkan fa­silitas pendanaan yang difasilitasi perseroan kepada MDB berdasarkan Facility Agreement. “Dana tersebut akan digunakan BUMI untuk ekspansi organik maupun anorganik, seperti akuisisi 24 persen saham Newmont,” katanya dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), kemarin (12/1). Pemda Nusa Tenggara Barat memenangkan tender pembelian 24 persen saham Newmont untuk divestasi 2006-2009. Pemda NTB bersama PT Multi Capital kemudian membentuk perusahaan patungan bernama MDB dengan porsi pemda 25 persen sedangkan Multi Capital 75 persen. PT Multi Capital adalah anak usaha BUMI. Dia menerangkan dalam periode Agustus hingga Desem-

ber 2009, BUMI telah mendapatkan fasilitas pendanaan eksternal sebesar USD 3,325 miliar yang berasal dari penerbitan beberapa surat utang serta pinjaman raksasa dari China Investment Corporation (CIC) senilai USD1,9 miliar. MDB telah mentransfer dana sebesar USD391 juta dan USD246,8 juta untuk pembayaran akuisisi 10 persen dan 7 persen saham Newmont. “Sisanya, sebanyak 7 persen saham Newmont untuk divestasi tahun 2009, masih dalam proses dan menunggu hasil Rapat Umum Pemegang Saham Newmont yang rencananya digelar Januari 2010,” jelasnya. PT BUMI Resources, Tbk berdiri pada September 2000. Pada November 2001 perusahaan milik grup Bakrie mengakuisisi 80 persen PT Arutmin Indonesia (Arutmin) dari BHP Minerals Exploration Inc. Saat diakuisisi Arutmin merupakan produsen batu bara terbesar keempat di Indonesia dengan empat tambang batu bara, yakni Senakin, Satui, Asam-asam, dan Batulicin. Pada 2004 mengakuisisi 19,99 pesen saham Arutmin dari PT Ekakarsa Yasakarya Indonesia. Membuat kepemilikan menjadi 99.99 persen.(luq)

+


Pontianak Post

5

Rabu 13 Januari 2010

Teddy Sugianto; Pedagang Bahan Bangunan kini Jadi Importir

Mulai dari Jualan Beras, SMP Tak Tamat Selalu tampil rendah hati meski dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses menjadi ciri Teddy Sugianto. Di kalangan Tionghoa, Teddy dikenal dengan nama Tionghoa Huang Tek Sin. DITEMUI di kantornya di lantai lima Graha GRC Board di kawasan Slipi, Jakarta Barat. Dengan ramah, dia menyapa sekilas karyawan-karyawan yang ada di kantornya. Meski awalnya kaget dengan sikapnya yang down to earth, namun begitu bercakap-cakap sekilas, langsung memahami karakternya. Kesuksesan yang diraih dari bawah itulah sepertinya yang membuat seorang Teddy Sugianto menjadi karakter yang rendah hati. ’’Kesuksesan tidak datang tiba-tiba. Semuanya butuh perjuangan dan kerja keras. Saya melakukan semuanya dari nol,’’ucap pria berkacamata itu membuka percakapan. Mengenakan batik hitam bercorak coklat,Teddy tampak santai bersandar di sofa. Dia pun mulai menceritakan awal kesuksesannya. Bagaimana dirinya pernah menjadi penjual beras dan minyak di Pasar Karang Anyar pada sekitar ta-

Teddy Sugianto

hun 1964. Bahkan sebelumnya, dia juga mengaku pernah menjadi penjual bakmi di Pasar Onderdil Asem Reges (1962-1964). ’’Mungkin orang lain akan malu untuk mengungkapkan ini semua. Tapi saya tidak,’’ tegasnya. Baginya, pengalaman itu adalah guru yang paling berharga. Sebagai anak pertama dari lima bersaudara pasangan (alm) Wong Si Chuang dan Oen Kwai Chou, dia merasa termotivasi untuk maju demi kelangsungan hidup keluarganya. ’’Saya bukan dari keluarga berada. Bahkan, sekolah saya cuma sampai SMP kelas satu. Karena tidak punya biaya,’’

ucap alumni sekolah Tionghoa itu. Tapi ketidakmampuannya mengenyam bangku sekolah tidak membuatnya pesimis. Maka itu, pada 1967, dia pun mulai beralih dari penjual bakmi menjadi pedagang bahan bangunan. Rupanya, di situlah hokinya berada. Sebab menurutnya, dalam menjalankan bisnis, hoki cukup berpengaruh. Hanya butuh sekitar dua tahun, dia pun sudah mampu dipercaya importir bahan bangunan untuk memasarkan produk. ’’Jadilah sampai sekarang, saya berjualan bahan bangunan,’’ ucap Presiden Komisaris PT Bangun PerkasaAdhitamasentra produsen GRC board di Indonesia itu merendah. Baginya, menjaga kepercayaan adalah kunci utama dalam bisnis. Tidak heran, sejak masih menjajakan bahan bangunan door to door pada 1967 sampai saat ini, memegang kepercayaan orang dengan kualitas barang selalu dinomorsatukan. Makanya, produk GRC Board miliknya pun tidak hanya diakui kualitasnya di Indonesia, tapi juga di negara lainnya. ’’Saya sudah mengimpor produk ini sampai Australia dan Singapura. Bahkan di Singapura mendapat penghargaan untuk produk bahan bangunan tahan api,’’ tuturnya. (sic)

Jenderal Tiongkok Meriahkan Imlek Dipentaskan Teater Koma MOMEN tahun baru Imlek sepertinya tak ingin dilewat­ kan begitu saja oleh Teater Koma. Perayaan Imlek kali ini, grup teater yang sudah punya komunitas penonton khusus ini mengangkat kisah heroik Jenderal Sie Jin Kwie dalam pementasannya. Kisah seorang jenderal legen­ daris Tiongkok yang ditulis seka­ ligus disutradarai oleh pimpinan Teater Koma, Nano Riantiarno, akan dipentaskan di Graha Bhakti Budaya (GBB) Taman Ismail Marzuki (TIM), Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat, pada

5-21 Februari mendatang. Menurut cerita dalam naskah­ nya, pertengahan abad ke-7, di negeri Tiongkok, Raja Lisibin dari Dinasti Tang terbangun dari mimpinya dengan penasaran. Dia ingin bertemu pahlawan yang telah menolongnya lolos dari maut dalam mimpi itu. Nama pahlawan itu, Sie Jin Kwie (Xue Rengui). Negara Kolekok, kemudian menyatakan perang melawan Kekaisaran Tang. Sie Jin Kwie masuk tentara, tapi disembu­ nyikan Panglima Thio Suk Wie dengan dijadikan petugas dapur. Sebab Thio Suk Wie punya rencana untuk mencuri jasa-jasa yang kelak dibuat Sie Jin Kwie.

Namun rupanya jalan hidup Thio Suk Wie berkata lain. Pasukan Dapur Tang pimpinan Sie Jin Kwie memang berhasil menjadi pengumpul jasa paling banyak dalam Perang Kolekok. Inilah yang menyudutkan Thio Suk Wie. Tapi bukannya dia mengakui kelebihan orang, ambisi hati membuatnya gelap mata dengan menyusun rencana membunuh Sie Jin Kwie. Menurut Nano, kisah ke­ pahlawanan, kewiraan dan keikhlasan dalam membela negara yang kadang dijegal para pejabat korup cukup konteks­ tual dan menjadi kisah nyata pada peristiwa yang terjadi di Indonesia saat ini. Namun Nano sengaja tidak menggubah cerita

pada masa kini dengan alasan untuk menjaga kisah legendaris aslinya. Tapi ini menjadi daya tarik sendiri. Karena keindahan kostum berpadu dedngan taritarian menawan, musik dan lagu yang khas Tiongkok bakal tersaji secara menggelitik se­ bagaimana ketrampilan Nano mengemas pentasan dengan balutan komedi. ”Pementasan ini bakal men­ jadi sebuah tontonan yang men­ ghibur, tapi tetap penuh makna dan perenungan. Karena itulah, pementasan ini kami gelar menjelang 33 tahun usia Teater Koma, tepatnya pada 1 Maret 2010 nanti,” ujar Nano di TIM, Jakarta, baru-baru ini. (ers)

Geliat Pedagang Buah di Kawasan Pecinan Menjelang Imlek

Andalkan Jeruk Lokan Baby, Pir Buah Kesukaan Dewa TAHUN baru Imlek memang masih sebulan lagi, namun aneka buah impor sudah mulai membanjiri pasar Pecinan. Mulai dari pasar tradisional hingga toko buah di sepanjang kawasan Gajah Mada, Hayam Wuruk, dan Glodok.

BRIGITA SICILLIA Jakarta KAWASAN Pecinan be­ lakangan ini pemandangannya semakin meriah. Warna merah dan kuning keemasan terdapat di sepanjang kawasan tersebut. Pemandangan mencolok ini terjadi karena momen spesial yakni Imlek akan tiba. Salah satu ciri dari perayaan tahun baru Tiongkok itu adalah buah-buahan. Setidaknya kawa­ san pasar tradisional di kawasan Gloria dan pasar Petak Sembilan, sejumlah pedagang buah sudah mulai mendisplay buah-buahan segar. ’’Terutama buah jeruk. Itu

BRIGITA SICILLIA/indopos

IMPOR: Salah satu toko buah di Glodok yang mulai bersiap hadapi Imlek.

seperti buah yang wajib ada pada saat tahun baru Imlek. Seperti tahun-tahun sebelumnya, saya order banyak dan akan terus bertahap sampai cap go meh,’’ jelas Akiang, pedagang buah di

kawasan Gloria. Menurutnya, selain Mandarin lokan, buah jeruk lokan baby juga menjadi salah satu buah andalan. Orderan, diakuinya, akan mencapai puncaknya se­

kitar seminggu sebelum tahun baru Imlek. ’’Biasanya orang akan mem­ beli petian atau kardusan. Sekar­ dus Mandarin lokan sekitar Rp 60-70 ribu. Tapi harganya akan semakin murah kalau sudah ting­ gal sehari atau dua hari sebelum tahun baru,’’ tambahnya. Buah lain yang juga biasa di­ cari adalah buah pir dan anggur. Buah pir, lanjutnya, umumnya dibeli orang untuk sembahyang. ’’Umumnya buah jeruk, pir, kelengkeng, dan anggur. Buah pir dipercaya sebagai buah kesu­ kaan para dewa,’’ celetuknya sambil tersenyum. Hal senada juga diungkapkan Vera, staf toko buah Maxim’s di kawasan Gajah Mada. Pihaknya mengaku sudah mempersiapkan berbagai buah segar untuk kebutuhan masyarakat menyambut tahun baru Imlek yang akan jatuh pada 14 Februari mendatang. ’’Umumnya kami juga meny­ ediakan jasa parsel buah. Bisa buah pilihan konsumen, tapi ada juga parsel buah yang sudah kami buatkan,’’ ungkapnya. Parsel yang sudah ready stock umumnya dibeli konsumen yang mendadak membutuhkan bingkisan untuk dikirim ke relasi bisnis atau keluarga. Mengenai harga, diakuinya bervariasi. Dari mulai puluhan sampai ratusan ribu rupiah. ’’Kami juga menyediakan aneka parsel makanan. Tapi saat ini belum tersedia. Mungkin dua minggu sebelum hari H baru kami sediakan,’’ tuturnya. Men­ urutnya, setiap mendekati tahun baru Imlek, pasokan buah asal Tiongkok memang banjir. (sic)


HALO PUBLIK

18 6

Pontianak Post 13 Januari 2010 Pontianak PostRabuRabu 3 Juni 2009

Usut Pelaku Pembakaran Vihara Sampah Durian Dengan jelas kami melihat bagaimana sampah durian dan rambutan dibuang dengan nyamannya kedalam parit yang dulunya sangat bersih dan indah. Belum lagi lapaklapak pedagang yang semuanya digelar atas trotoar, yang sebenarnya diperuntukkan bagi kenyamanan pejalan kaki. (087818190711)

Adis Penuh Lubang Saya penduduk Sei. Raya yang sehari-hari melintas di jalan Adisucipto, Sei Raya. KKR. Setiap hari saya harus melewati jalan dengan penuh lubang dimana-mana. Sudah banyak kecelakaan terjadi di jalan ini akibat banyaknya lubang. Mana perhatianmu pejabat /anggota dewan KKR, mentang-mentang kalian pergi ke kantor lewat Ayani 2 dengan jalan mulus, sedangkan jalan Adisucipto hancur lebur. (081345004568)

Mundur Jabatan Salut buat Sekda Kab. Pontianak, H Sunarto yang mengundurkan diri dari jabatannya karena kesehatannya. Semoga ini menjadi contoh bagi pejabat yang lain yang masih meminta perpanjangan pensiun. Buat pak Sunarto, semoga Tuhan melimpahkan kesehatan buat Bapak. (081345388447)

Tanggal 3 Maret 2009 terjadi perusakan patung singa di Vihara Bumi Dharma, hingga kini pelaku masih belum juga terungkap. Dan kejadian ini terulang kembali dan lebih serius lagi yakni secara sengaja dan terencana melakukan pembakaran. Kami atas nama cinta damai antar beragama, sangat mengharapkan pihak kepolisian untuk mengusut tuntas masalah ini. Jangan hanya pelaku pembakaran saja yang dihukum, tapi semua ini pasti ada dalangnya! Singkawang sudah aman dan terkenal dengan kota 1000 kuil, hidup tentram aman antar umat beragama. Jangan terusik oleh segelintir orang yang berusaha mengacaukan semua ini. Kami menunggu keseriusan pihak kepolisian untuk mengusut masalah ini dengan setuntas-tuntasnya. (085753049944)

Makelar Lahan Kepada saudaraku masyarakat pedalaman Kalbar, waspadalah terhadap orang orang tertentu yang belagak jadi investor atau pengusaha yang memerlukan tanah atau lahan untuk perkebunan kelapa sawit, tapi kenyataannya mereka adalah hanya makelar ijin atau cangkau lahan yang bertopeng investor untuk mendapatkan keuntungan besar. Waspadalah! (085215157600)

Pasar Sei Awan Kepada Pemda Ketapang, saya masyarakat Sei Awan Kanan melihat dan menilai sudah sekian lama bangunan pasar daerah Sei Awan tidak difungsikan bangunannya

mau diapakan? Itukan sama saja membuang-buang uang anggaran daerah. Saya kira sebaiknya segera difungsikan saja, karena kami merasa kesulitan mau belanja ikan, sayur-sayuran harus menempuh jarak yang cukup jauh. Kalau pasarnya difungsikan, khan juga bisa mendatangkan pemasukan bagi pemerintah dan desa kami. (085252060054)

namun dengan bantuan kerabat istri, akhirnya bisa memiliki sebuah rumah sederhana. Mungkin kisah tersebut perlu diambil hikmahnya. Jika PNS bisa memiliki sebuah rumah yang sederhana sekalipun dengan bantuan BTN, kiranya kedepan Pemerintah dan Pimpinan ABRI perlu mengambil suatu upaya memberikan

Ada apa dengan hukum negaraku tercinta, dimana penjara bisa disulap seperti hotel berbintang, seperti kasus Artalita. Uang merupakan segala-galanya melebihi keadilan, hukum dan HAM karena semua bisa dibeli. (081256409105)

Rumah Aset Sejarah

Nasib TKI Mungkin ada benarnya pepatah bilang, “hujan uang di negeri orang, hujan batu di negeri sendiri’. Banyak para TKI atau TKW yang kadang pulang saja masih ditanya dan dimintai uang oleh oknum polis diraja Malaysia di pintu keluar perbatasan. Beginilah nasib para pengejar ringgit! (081345999353)

Rumah asli tradisional Melayu Kalbar, terancam punah. Padahal banyak yang bisa kita jadikan investasi untuk generasi kedepan. Di pinggiran sungai Kapuas banyak terdapat rumah yang umurnya lebih dari 230 tahun. Sayang kalau dimusnahkan atau dibiarkan tanpa pemeliharaan yang baik. Setidaknya Pontianak memiliki aset sejarah kebudayaan yang masih bisa ditemukan dan dipelajari. (085252620991)

Jalan Singkawang Utara

Judi Poker

Membaca Pontianak Post, Minggu (10/01) tentang Baru-baru ini saya melintas di daerah Singkawang Utara dan saya sangat kecewa di daerah itu masih banyak main poker di cybernet termasuk cyber crime, ini sangat benar sekali. Kalau dilihat jalan berlobang, sedangkan di daerah lain jalan sudah seperti main MM (micky mouse) diperluas dan diaspal kembali. Jadi saya mohon kepada dulu yang sudah diberangus oleh pemerintah kota Singkawang segera memperbaiki jalan aparat, cuma medianya saja yang di daerah Singkawang Utara. (085252167924) beda. Lebih parah lagi sekarang ini banyak remaja dan anak-anak yang ketagihan bahkan dijadikan sumber pendapatan mereka dengan Kami masyarakat kota Pontianak sangat mendukung rela nongkrong di cybernet dari wacana Ketua komisi A, Bpk Ardiansyah untuk mempagi ketemu pagi. Makanya jam batasi jam buka diskotik, mengingat banyak mudharatnya operasional cybernet tidak pernah daripada manfaatnya. Pemkot atau dinas trkait yang tutup. Yang sangat aneh lagi, kenapa ini tidak pernah mengeluarkan izin gangguan jangan diam saja dong. ditertibkan oleh pemkot/aparat ? (081256450321) (085252450300)

Jam Buka Diskotik

Prihatin Mereka yang ‘Terusir’ Membaca para purnawirawan dan keluarganya yang menghadap DPRD Kota Pontianak berkaitan dengan “terusirnya” mereka dari rumah dinas yang didiaminya selama ini di kompleks Jalan Cemara / Gusti Sulung Lelanang, sungguh membuat hati sangat terharu. Memang sejak minggu-minggu terakhir, penulis menghindar untuk melewati jalan tersebut karena berita dan tempelan yang berada di setiap rumah yang betul membuat sedih hati. Penulis teringat betapa kakek dahulu yang seorang anggota TNI dari Jawa malahan sebelumnya adalah seorang KNIL ,sampai akhir hayatnya tidak memiliki rumah, namun masih beruntung karena sang nenek dengan bantuan keluarganya bisa menyediakan rumah meskipun sangat sederhana. Saat inipun sang kakek “tinggal” tidak di makam Pahlawan, namun di Gang Tengah. Demikian pula mertua penulis sampai akhir hayatnya yang Mayor Siliwangi tidak memiliki rumah sendiri di Bandung,

Penjara Disulap

Jalan Sui Itik Makin Parah

Sui Itik, kecamatan Sui Kakap merupafasilitas rumah dengan bantuan kan salah satu desa BTN dan lembaga lainnya sehingga di kabupaten Kubu kejadian seperti diatas tidak terjadi Raya. Di desa ini lagi. Tanah di Kalbar / Pontianak begitu memprihatinkmasih memungkinkan. Cobalah selain an, karena keadaan berpikir maksimal mendirikan Kodam jalan yang semakin di Kalbar juga berbuat sesuatu yang rusak dan lubangnya bermanfaat bagi para purnawirawan berada dimana-mana, dan anggota ABRI sehingga peristiwa sehingga air pun tergenang di yang menyedihkan tersebut tidak lubang-lubang tersebut. terjadi lagi. Jalan semakin rusak parah, tapi Kami berpikir para purnawirawan belum ada perbaikan di jalan yang mendapat cobaan tersebut sangat ini. Padahal kerusakan yang serius menjalankan tugas Negaranya terjadi di jalan dapat mengakisehingga lupa dengan upaya memiliki batkan naiknya angka kecelasebuah rumah sendiri tatkala dinasnya kaan, selain itu aktifitas di jalan telah berakhir. Kami yakin Bapak dan raya ini pun terganggu. Ibu akan tetap sabar dengan masalah dan Apalagi jika musim hujan cobaan hidup ini. Mari kita doakan sedan berakibatkan banjir, maka moga masalah hidup ini berakhir dengan jalan yang rusak tersebut pun baik sehingga Kodam yang terbentuk nantinya akan mendapat dukungan penuh masyarakat Kalbar. Laswardi Firman di Pontianak.

semakin banyak digenangi oleh air, sehingga jalan yang berlubang-lubang tersebut jadi tidak kelihatan. Maka lagi-lagi ini bisa menyebabkan terjadi kecelakaan dan aktifitas di jalan raya inipun jadi terganggu apalagi pengguna jalan tidak hanya masyarakat sekitar Sui Itik saja, tetapi ada yang dari luar desa Sui Itik bahkan ada dari kota Ponti-

ya. Disinilah sisi negatifnya walaupun pada dasarnya sisi positifnya masih ada. Karena itu, penting untuk menanamkan dasar agama pada anak sejak kecil di lingkungan keluarga, agar bisa lebih siap menghadapi pengaruh lingkungan ketika sudah harus bergaul di luar rumah. Pembentukan kepribadian itu dimulai sejak kecil dalam lingkungan keluarga. Namun yang paling banyak berpengaruh terhadap perkembangan kepribadian seseorang adalah lingkungan yang dimulai ketika memasuki usia sekolah. Lingkungan di sini, bukan saja dengan orang lain di luar anggota keluarga, tetapi juga termasuk media, baik media cetak maupun elektronik. Media harus mendukung usaha pencegahan sex bebas yang berdampak pada terjadinya kasus aborsi, artinya media dapat memfasilitasi pendidikan seks yang sehat kepada remaja anak-anak usia sekolah. Itu dimaksudkan agar mengetahui dampak yang bakal ditimbulkan akibat perbuatan yang belum mampu dipertanggungjawabkan baik secara mental maupun sosial. Sayangnya, penyampaian pendidikan seks ini hanya

Nur Saleha, Warga Desa Sui Itik

Koreksi Program Jamkesmas

Dengan adanya program jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas) bagi masyarakat miskin sangat membantu masyarakat yang akan berobat. Masyarakat tidak lagi mengeluarkan biaya untuk sedikit media yang melakukannya, yang berobat, namun tidak seluruh justru dilakukan adalah membuat tayanbiaya pengobatan tersebut digan ataupun sajian yang mengarahkan tanggung pemerintah melalui orang menggunakan media massa itu Jamkesmas karena beberapa termotivasi melakukan hal-hal negatif, misalnya pemerkosaan, pelecehan seksual pengobatan di rumah sakit memberikan jenis obat yang dan sebagainya. Idealnya fungsi media tidak menjadi tanggungan yang terdiri dari enam fungsi itu salah program tersebut. satu diantaranya adalah memberikan Melihat kenyataan di lapaninformasi. Namun kenyataannya, media gan, pendistribusian kartu khususnya media elektronik lebih cenderung pada penampilan tayangan infotain- Jamkesmas tidak merata di beberapa desa. Faktor pement alias hiburan. nyebabnya antara lain kurangArtinya, keberpihakan pada ekonomi nya informasi yang didapat neoliberal lebih dominan, dimana kemasyarakat tentang program untungan semata yang menjadi tujuan, Jamkesmas tersebut. Hal ini selebihnya soal moral dan pembinaan, banyak dialami masyarakat pembelajaran dianaktirikan. Pada akhyang tinggal di daerah irnya kita tidak perlu heran lagi kenapa terpencil. Selain itu, banyak remaja putri di tahun-tahun mendatang masyarakat yang seharusnya akan mempunyai gaya hidup “kalo ga nyobain sex sebelum nikah gak gaul, kalo layak mendapatkan tetapi tidak didata oleh petugas desa. gak aborsi gak keren”. Nauzubillah! Kenapa? Karena petugas desa Adi Supriadi kurang amanah dalam menDi Bandung & pernah jadi jalankan tugas yang diberikan konselor PKBI Ketapang. oleh pemerintah.

Aborsi & Gaya Hidup Liberalisme Berdasarkan data dari Organisasi Kesehatan Dunia World Health Organization - WHO, tingkat kasus aborsi di Indonesia tertinggi di Asia Tenggara, yakni mencapai dua juta kasus, dari jumlah kasus di negaranegara ASEAN yang mencapai 4,2 juta kasus per tahun. Kondisi ini sangat memprihatinkan dan wajib segera disikapi segera oleh semua pihak agar kasus tersebut tidak semakin bertambah setiap tahunnya. Fenomena aborsi ini menjadi trend di Indonesia dikarenakan budaya pergaulan bebas sudah kelewatan batas, remaja tidak terlalu peduli lagi terhadap arti penting kesucian diri, keperawanan. Coba tanya saja di setiap rumah sakit, termasuk rumah sakit yang ada di Kalimantan Barat, pastinya kalau jujur, maka akan ditemukan data yang sangat mengejutkan begitu banyaknya kasus aborsi di kalangan remaja. Pergaulan bebas, kencan, pacaran atau apapun istilahnya telah membuat negeri ini penuh dengan kasus perzinahan, kemudian berakhir dengan membunuh anak hasil perzinahan tersebut. Perkenalan melalui situs jejaring sosial seperti Frindster, Facebook, Twitter awal dari segalan-

anak dan sekitarnya yang menggunakan dan melalui jalan ini. Untuk itu, sebagai warga desa Sui Itik yang mengalami keresahan terhadap jalan yang semakin rusak parah ini, saya sekian kalinya menulis perihal ini berharap kepada pemerintah yang bersangkutan di kabubaten Kubu Raya, agar dapat memberbaiki jalan raya di desa kami. Sehingga kelancaran jalan dapat kembali dan tidak terjadi kecelakaan lagi, akibat jalan yang rusak.

Selain itu beberapa petugas desa belum mengerti cara menentukan masyarakat mana yang miskin dan berhak didata, tentu saja ini bisa terjadi jika petugas yang mendata tersebut juga tergolong miskin. Dan beberapa kasus lain ada petugas yang lebih banyak mendata keluarganya sendiri sehingga ada rasa ketidakadilan bagi sebagian masyarakat. Saya juga mengaharapkan jangan ada penarikan biaya kepada warga untuk mengambil kartu tersebut. Kalau

seandainya ada uang sukarela, mungkin boleh saja karena itu hanya suka rela untuk uang lelah petugas. Namun yang sudah pernah terjadi, petugas desa mematok biaya puluhan ribu bagi warga yang ingin mengambil kartu Jamkesmas yang sudah didistribusikan ke desa. Warga tidak diinformasikan bahwa program tersebut gratis. Jika warga memerlukan harus membayar dulu baru kartu tersebut diberikan. Inilah kenyatan yang terjadi di lapangan. Saya berharap pihak yang bersangkutan sadar atas amanah yang diberikan pemerintah dalam melakukan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Saya juga berharap dengan adanya wacana mengubah program Jamkesmas menjadi Jamkesda, harus ada pendataan ulang lagi yang lebih baik sehingga masyarakat miskin yang berhak dapat menerima pelayanan kesehatan gratis dari pemerintah. Rosyid Staf KP Primaraya


Pontianak Post

ANEKA

Rabu 13 Januari 2010

Sambungan dari halaman 1

Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Maruarar Sirait juga kecewa atas jawaban Boediono. “Sebagai pejabat negara, Saudara saksi seharusnya memahami apakah dana itu uang negara atau bukan?” katanya. Jawaban Boediono atas interupsi itu pun masih sama. “Saya tetap menyerahkan kepada ahli hukum untuk menjawab,” ucapnya pendek.Tiba-tiba, muncul teriakan dari balkon, tempat para wartawan dan tamu menyaksikan jalannya rapat. “Boediono maling,” ujar Kamal, panggilan Laode Kamaruddin. Dia mengacung-acungkan foto bergambar Boediono, kemudian menyobeknya.Para anggota pansus dan Boediono kaget mendengar teriakan itu. Sontak, seorang anggota Paspampres yang duduk di dekat Kamal meloncat untuk menyergap. Puluhan pamdal ditambah polisi dan Paspampres juga berlarian mengeroyok Kamal. Kamal masih memberontak. Teriakan yang sama disampaikan dua kali. “Boediono maling, Boediono maling,” ujarnya. Belasan aktivis KAPAK mencoba menarik Kamal dari kepungan aparat, namun gagal. Pria dengan ciri kepala botak berjanggut tebal itu langsung diseret ke luar beramai-ramai menuju pos Pamdal MPR/DPR. Aktivis KAPAK lainnya terus mencoba melindungi Kamal. Saat diseret, sejumlah pamdal berniat mengasari Kamal. “Hei, jangan pukul teman saya, jangan pukul,” teriak aktivis KAPAK lainnya. Saat diseret, Kamal mencoba membela diri. “Boediono maling uang negara. Rp1,1 triliun itu yang kita tuntut. Pansus hanya

dagelan,” tegasnya. Namun, hal tersebut tak digubris aparat. Dengan setengah berlari, aparat terus menyeret Kamal hingga ke pos pamdal. Tak lama di pos, dia langsung dibawa menuju Polda Metro Jaya untuk diperiksa. Sebelum ada insiden tersebut, para aktivis KAPAK menyebarkan selebaran. Selebaran itu berbunyi, Tangkap, Adili, dan Gantung Dalang Century Gate. Inti selebaran itu menuntut Wapres Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani diadili dalam kasus Century. Setelah insiden tersebut, petugas pamdal dan Paspampres menyita selebaran itu dari tangan wartawan. Pansus Tampil Garang Pansus Hak Angket DPR untuk Bank Century tampil garang saat menghadirkan saksi Wapres Boediono kemarin. Hal tersebut berbeda dari rapat pada 22 Desember 2009 yang saat itu pansus terlihat kalem. Begitu rapat dibuka dengan tanya-jawab, Boediono yang memakai kemeja batik hijau langsung ditekan oleh pertanyaan Andi Rahmat dari FPKS. Pertanyaan tersebut berupa permintaan klarifikasi atas risalah atau dokumentasi BI tentang rapat pada pertengahan November 2008 yang menyebut rapat Forum Stabilitas Sistem Keuangan (FSSK), bukan Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK). ’’Mohon klarifikasi,’’ ujarnya tegas. Pertanyaan itu dijawab singkat oleh Boediono. ’’KSSK,’’ jawabnya kalem. ’’Berarti, dokumentasi BI itu keliru, Pak?’’ kejar Andi. Boediono tidak menjawab, hanya mengangguk pelan. Kemarin, Boediono yang hadir

Teriaki Boediono Maling dalam kapasitas sebagai gubernur BI 2008–Juli 2009 tersebut juga dimintai keterangan tentang proses pemberian fasilitas pendanaan jangka pendek (FPJP) dan bailout Bank Century. Selanjutnya, Boediono terus diberondong berbagai pertanyaan soal dibukanya data deposan atau nasabah kakap di Bank Century saat rapat di BI, soal usul Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) agar Bank Century ditutup saja, soal penggunaan judgment untuk penyelamatan Bank Century, hingga dana LPS Rp 6,7 triliun untuk menyuntik Bank Century. Pertanyaan-pertanyaan tersebut dijawab dengan gaya kalem oleh Boediono. Jawabanjawaban yang diberikan kurang lebih sama dengan jawaban yang disampaikan pejabat BI selama ini. Namun, pada cukup banyak kesempatan, Boediono menjawab normatif seperti ’’tidak ingat’’dan ’’silakan data itu dicek lagi’’. Anggota pansus dari FPDIP Gayus Lumbuun pun menginterupsi. ’’Bapak mantan gubernur BI. Saya menyimak statemen Bapak, ’Silakan mengecek... Silakan mengecek...’ Statemen itu nggak betul. Sebab, sebagai gubernur BI, harusnya Anda sudah mengecek. Istilah ’silakan mengecek’itu saya kira merupakan sikap lempar tanggung jawab,’’ tegasnya. Suasana rapat makin panas saat anggota pansus dari FPDIP Maruarar Sirait mendesak Boediono untuk menjawab pertanyaan apakah dana LPS yang digunakan menyuntik Bank Century adalah uang negara atau bukan. Atas pertanyaan itu, Boediono menjawab singkat. ’’Silakan tanya pada ahlinya,’’ jawabnya.

Jawaban tersebut, tampaknya, tidak memuaskan Maruarar. Dia pun melanjutkan. ’’Saudara Boediono, sebagai pejabat negara, Anda harusnya tahu mana bagian keuangan negara dan mana yang tidak. BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) sudah menyatakan bahwa itu uang negara. Jadi, saya mohon pendapat pribadi Anda,’’ ujar Maruarar. Saat itulah terdengar insiden teriakan ’’Boediono maling’’ dari balkon ruang rapat pansus. Suasana rapat agak dingin saat giliran pertanyaan diberikan kepada Fraksi Partai Demokrat. Seperti pada pertemuan sebelumnya, anggota FPD memberi pertanyaan umpan yang kemudian dijawab Boediono dengan komprehensif. Misalnya, pertanyaan Benny K. Harman tentang apakah pada rapat KSSK 20–21 November 2008 benar-benar tidak ada tekanan. ’’Iya, diskusi dan berbagai pendapat disampaikan, tidak ada tekanan,’’ jawab Boediono. Kemudian, Achsanul Qosasi meminta klarifikasi apakah perubahan PBI tentang syarat pemberian FPJP dilakukan untuk Bank Century atau untuk perbankan secara keseluruhan. Pertanyaan tersebut tentu dijawab Boediono dengan menyatakan bahwa kebijakan BI itu ditujukan menyelamatkan sistem perbankan secara keseluruhan. Selanjutnya, Anas Urbaningrum menanyakan perasaan Boediono setelah mengambil keputusan penyelamatan Bank Century. ’’Apakah puas, tidak puas, atau mules?’’ katanya. ’’Itu keputusan terbaik. Sebab, keputusan itu ada hasilnya. Indo-

Gerhana Annular, Satu Jam Kalbar Tertutup Cahaya Sambungan dari halaman 1

Wilayah lain seperti Papua bahkan mungkin tidak akan mengalami gerhana. Sementara wilayah Sulawesi gerhana berkisar antara 0-5 persen. Di Pulau Jawa, berkisar 0-10 persen. ”Kalimantan termasuk Kalbar mungkin mencapai 5-20 persen,” ungkap dia. Terlama dan Geometri gerhana matahari ini mirip dengan gerhana matahari cincin yang terjadi pada 27 Januari 632 yang bersejarah, karena terjadi bersamaan dengan wafatnya Ibrahim, putra Rasulullah SAW dari istri Mariah Qibthiyah dan menjadi sebab diturunkannya perintah melaksanakan shalat sunah gerhana. Pada saat itu lintasan umbra berbentuk hampir sama dengan lintasan umbra gerhana matahari cincin 2010 ini, hanya saja lokasinya sedikit bergeser ke utara dengan melintasi Semenanjung Arabia bagian selatan. “Gerhana kali ini tidak hanya peristiwa pertama yang akan terjadi tahun 2010 ini, tapi juga akan menjadi gerhana terlama sepanjang millenium ketiga ini. Di India gerhana ini akan berlangsung pukul 11.00 pagi hingga pukul

15.00 sore,” ujar Asosiasi Astronom Ajay Talwar, seperti dikutip Space Daily, Senin (11/1). Menurut Talwar, sepanjang tahun 2001 hingga tahun 3000 mendatang, tidak akan ada lagi gerhana matahari dengan kurun waktu terlama seperti ini, bahkan hingga empat jam lamanya. “Gerhana tersebut akan terlihat pertama kali di Wilayah Selatan Kanyakumari di Tamil Nadu, lalu melewati Rameshwaram dan Dhanushkodi. Di tempat itu pula gerhana matahari akan terlihat lebih bagus. Setelah itu, gerhana akan berlanjut ke Kerala dan berakhir di Mizoram,” ujar Talwar. Menurut situs NASA, pada 15 Januari matahari akan terlihat memutar, dimulai dengan menyambangi benua Afrika terlebih daulu, melewati Chad, Afrika, Kongo, Uganda, Kenya dan Somalia. “Setelah meninggalkan Afrika, gerhana tersebut akan melewati Lautan India dengan durasi maksimum sekira 11 menit 8 detik. Setelah itu, perjalanan gerhana akan dilanjutkan ke Bangladesh, India, Myanmar dan China,” tambahnya. Diungkapkannya, gerhana tersebut akan melewati banyak

wilayah berbeda dengan durasi yang semakin lama semakin berkurang. Shalat Gerhana Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalimantan Barat menganjurkan bagi umat Islam khususnya di Kalbar untuk melaksanakan Shalat Gerhana Matahari pada Jumat (15/1) mendatang. “Kami mengimbau kepada umat Islam, khususnya di Kalbar, untuk melaksanakan shalat gerhana matahari, karena merupakan fenomena alam yang patut menjadi renungan bahwa segala sesuatu yang ada dijagat alam ini ada yang mengatur yakni Allah SWT,” ujar Ketua MUI Kalbar, Ahmad Zaim, kemarin (12/1). Menurut Ahmad, Shalat Gerhana Matahari yang biasanya disebut Shalat Khusuf merupakan sunnat mua’kkad. Disunatkan bagi orang muslim untuk mengerjakannya. Hal itu didasarkan pada dalil Rasulullah SAW, yang diriwayatkan oleh Asy-Syaikhani. Peristiwa alam tersebut merupakan salah satu kekuasaan Allah SWT, sehingga umat Islam disunahkan untuk shalat dua rakaat dan diakhiri dengan kutbah. Shalat khusuf ini terdiri dari dua rakaat, masing-masing rakaat terdiri dari dua ruku dan

dua sujud. Dengan demikian, secara keseluruhan, shalat kusuf ini terdiri dari empat ruku dan empat sujud di dalam dua rakaat. “Untuk itu, kepada pengurus pondok pesantren, surau dan masjid untuk melaksanakan shalat gerhana pada Jumat pagi,” katanya. Dikatakan Ahmad, sisi dalil yang dikandung hadits tersebut, mengatakan bahwa perintah mengerjakan shalat itu berbarengan dengan perintah untuk bertakbir, berdoa, dan bersedekah. Tidak ada seorang pun yang mewajibkan bersedekah, bertakbir dan berdoa pada saat terjadi gerhana. “Dengan demikian, menurut kesepakatan ijma bahwa perintah tersebut bersifat sunnat. Demikian juga dengan perintah untuk mengerjakan shalat yang berbarengan dengannya,” ungkap Ahmad. Selain itu dia menyatakan, peristiwa langka tersebut merupakan kebesaran Allah SWT dan tidak ada kaitan apa-apa dengan kejadian itu. “Dari sudut agama Islam fenomena alam gerhana matahari itu murni bukti kebesaran Allah. Jadi, gerhana tersebut tidak ada kaitannya dengan apa-apa. Itu merupakan peristiwa alam dan atas kehendak Allah SWT,” katanya.(den/wah)

Sel Asli untuk Kelabui Petugas Sidak Sambungan dari halaman 1

yang ingin mengecek apakah Ayin ditahan atau tidak. Itu pun sangat jarang. Setelah penggerebekan oleh Satgas Pemberantasan Mafia Hukum pada Minggu malam (10/1), kemarin Ayin langsung dimasukkan sel itu. ’’Kasihan Bu Ayin. Dia juga manusia. Dia nggak mau diganggu sekarang,’’ kata Sarju Wibowo, Kepala Rutan Pondok Bambu, saat hendak mengecek apakah Ayin benar-benar berada dalam sel itu. Jarak sel Ayin dengan ruangan khusus yang digerebek satgas memang agak jauh. Ruang spesial itu terletak di lantai tiga. Kalau berjalan dari sel dan ruang kelas ’’VIP’’itu, setidaknya butuh waktu dua puluh menit. Apalagi untuk Ayin yang sudah 50 tahun. Waktu yang dibutuhkan bisa lebih. Karena itu, saat digerebek, Ayin tertangkap basah. Dia tidak sempat kabur menuju selnya yang sebenarnya. Namun, fasilitas untuk Ayin tak hanya ruangan spesial itu. Ayin juga mendapat ’’privilege’’ lain. Misalnya, jam besuk. Di Rutan Pondok Bambu, jam besuk narapidana dan tahanan dibedakan. Untuk narapidana, jam besuk selambatnya pukul 15.00 pada Selasa, Rabu, dan Kamis. Untuk tahanan, jamnya sama pada Senin hingga Jumat. Namun, aturan itu tak berlaku untuk Ayin yang sudah narapidana. Jam berapa pun dan hari apa pun, dia bebas dibesuk. Salah satu orang rutan menuturkan, Ayin bebas dibesuk kapan saja. Bahkan, pada Minggu pun,

beberapa anak Ayin terlihat membesuk. Tamu Ayin terus mengalir. Bahkan, banyak yang datang hingga larut malam. Tamu Ayin selalu menggunakan mobil dan berpakaian rapi. ’’Kalau pas banyak, tempat parkir sampai penuh,’’ ungkapnya. Pernyataan itu diperkuat Sumantri, salah seorang penjual rujak ulek di depan rutan. Menurut dia, kalau yang membesuk orang dari perusahaan, beberapa mobil terlihat diparkir. Namun, kalau yang membesuk adalah anak Ayin, mereka biasanya menggunakan Suzuki APV. Setidaknya, ada anggota keluarga Ayin yang rutin membesuk. ’’Saya hafal. Sebab, sopirnya sering ngobrol sama saya kalau ke sini,’’ ungkap. Kalau membesuk, keluarga Ayin tidak membawa barangbarang yang umumnya dibawa para pembesuk. Yakni, makanan ringan dan minuman. Mereka yang masuk malah tidak membawa apa-apa. Sebab, Ayin memang hidup serba tercukupi di ruangan istimewa itu. Ruangan tersebut memiliki kulkas khusus soft drink, dapur, serta lemari penuh makanan. Selain itu, kalau butuh makanan dan minuman, Ayin tinggal mengorder salah seorang pesuruh rutan untuk berbelanja. ’’Biasanya, dia suka menyuruh ke Supermarket Giant,’’ ujar Sumantri menunjuk swalayan yang hanya berjarak seratus meter dari rutan khusus wanita itu. Kalau mood Ayin sedang ingin jajan, pesuruh memesan makanan kepada penjual di depan rutan. Ketika makanan sudah jadi, penjual makanan langsung men-

7

gantar ke ruangan khusus Ayin di lantai tiga itu. Petugas rutan tak banyak bertanya kalau penjual makanan sudah menyebut nama Ayin. ’’Biasanya Bu Ayin pesan bakso. Sukanya bakso urat,’’ ungkap Sumantri. Kendati disuruh mengantar makanan langsung, mereka tak boleh memasuki ruangan di blok A itu. Di antara beberapa penjual makanan yang ditemui tidak ada yang boleh memasuki ruangan tersebut. Makanan mereka biasanya diterima pembantu atau orang dekat Ayin. ’’Kami hanya mengantar sampai luar. Karena itu, kami kaget juga ketika ada berita bahwa di dalamnya kayak hotel,’’ujar salah seorang penjual makanan. Salah seorang pesuruh rutan menambahkan, Ayin mempekerjakan tiga pembantu. Mereka memiliki job berbeda-beda. Dua pembantu menjadi babysitter, yang satu pembantu biasa. Ayin memang membutuhkan bantuan para pengasuh bayi itu. Sebab, dia mengadopsi bayi. Pesuruh rutan yang enggan namanya disebutkan itu tidak tahu bayi siapa yang diadopsi Ayin.Yang dia ketahui, itu adalah bayi mantan narapidana.Tiap pagi dirinya kerap memergoki bayi itu dibawa masuk oleh dua babysitter tersebut. Kalau malam, mereka baru pulang. Bayi itu sering tak ikut tidur di kamar khusus Ayin tersebut. Mereka lebih sering datang setiap hari. ’’Biasanya membawa tas kotak besar. Mungkin isinya alatalat untuk bayi,’’ jelasnya. Namun, saat ditemui di rutan kemarin pagi, Ayin tak mengelu-

arkan sepatah kata pun. Wanita yang saat itu mengenakan kemeja putih garis-garis tersebut hanya menangis ketika dikonfirmasi soal ruangan khusus itu. Selain Ayin, Lien Marita alias Aling (kasus narkoba), Darmawati Dareho (kasus korupsi), dan Ines Wulandari (kasus korupsi) terlihat berkumpul. Darmawati yang terlihat lebih tegar justru membela Ayin. Dia meminta agar para wartawan berhenti memberitakan mereka. ’’Jangan dibesar-besarkan. Kami di sini terzalimi. Siapa pun tidak ada yang ingin masuk penjara. Kami di sini seperti burung yang patah sayapnya,’’ kata penyuap Abdul Hadi Djamal, anggota DPR, untuk memuluskan proyeknya tersebut. Penampilan Darmawati kemarin sangat menarik. Lengkap dengan lipstik dan rambut yang terawat. Dia mengenakan kemeja paduan garis-garis merah marun dan kuning. Celana jins Darmawati pun gaul. Yakni, celana pensil, celana jins yang di ujungnya dibuat mengecil. Model baru yang sedang ngetren di kalangan remaja. Setelah sembap menangis saat pagi, sorenya Jawa Pos mengunjungi Darmawati lagi. Ketika ditemui, dia sedang duduk di sebuah ruangan rutan bersama seorang tahanan. Saat ditemui, Darmawati sempat tersenyum kepada Jawa Pos. ’’Ini apa lagi? Mau bilang kalau Darmawati sekarang sedang santai dan senyum-senyum. Nanti saya terkenal lagi,’’ ujarnya. (*/iro)

nesia masuk dalam sebagian kecil di antara negara-negara yang bisa melalui krisis,’’ungkap Boediono lantas tersenyum. Selanjutnya, Ruhut Sitompul ikut bicara. ’’Bapak Boediono mantan gubernur BI yang juga Wapres RI, simbol negara. Di sini, kami tidak mewakili fraksifraksi, tapi mewakili sembilan fraksi, yakni fraksi pansus. Karena itu, kejadian siang tadi

(insiden balkon), saya mewakili teman-teman, kami minta maaf. Ini penyelidikan, tapi kami tetap menghormati Bapak sebagai simbol negara. Bapak juga pahlawan ekonomi,’’ ucapnya. Namun, adu mulut kecil kembali terjadi saat Maruarar bertanya kepada Boediono dengan nada suara tinggi. Anggota pansus dari FPD Benny K. Harman pun mengajukan interupsi. ’’Mohon intonasi suara dijaga agar tidak terlalu tinggi. Sebab, yang di hada-

pan kita adalah Wapres,’’tegasnya. Interupsi tersebut ditimpali anggota pansus dari Partai Hanura Akbar Faizal. ’’Intonasi itu soal gaya bicara, tidak bisa dibatasi. Apalagi, ada juga anggota fraksi Anda yang selalu ngomong dengan intonasi tinggi,’’ ujarnya sambil melihat ke arah Ruhut Sitompul.Suasana panas pun langsung diredam Ketua Pansus Idrus Marham.’’Sudah, sudah... dilanjutkan giliran PAN,’’katanya. (owi/pri/bay/iro)

Kepala Rutan Dicopot Sambungan dari halaman 1

berjanji akan menindak tegas pimpinan rutan terkait kasus sel mewah tersebut. Maklum, diskriminasi perlakuan penghuni rutan itu memang terjadi sejak lama. ’’Kesimpulannya, kami menarik Sarju Wibowo yang selama ini kepala rutan. Ini disebabkan dia pimpinan rutan,” tegas Patrialis di kantornya kemarin. Tindakan tersebut merupakan klimaks atas sikap Depkum dan HAM yang sebelumnya lebih banyak membela diri. Menurut Patrialis, temuan satgas bentukan presiden itu merupakan pintu masuk untuk menertibkan praktik menyimpang di lembaga pemasyarakatan (lapas) dan rutan. ”Pak Sarju sendiri juga tidak kecewa atas keputusan ini,” tambahnya. Sebagai gantinya, kata Patrialis, pihaknya menunjuk Plt Karutan Pondok Bambu Catur Budi Patayatin. Dia sebelumnya adalah pejabat di jajaran Dirjen Pemasyarakatan Depkum dan HAM. ’’Semuanya sepakat mengapa perempuan, agar lebih leluasa menjalankan tugas-tugas, ditambah dengan sejumlah prestasi,” ucapnya. Dengan jabatan baru itu, setidaknya, Catur harus mengurus 1.164 penghuni rutan. Mereka terdiri atas 676 tahanan dan 485 narapidana plus tiga balita yang mengikuti ibunya yang mendekam di dalam sel. Indikasi pencopotan Sarju sebenarnya sudah terasa sehari setelah sidak tersebut. Dirjen Pe-

masyarakatan Untung Sugiyono menuding Karutan Pondok Bambu mengetahui masuknya barang-barang pribadi milik Ayin dan Liem Marita alias Aling, terpidana seumur hidup kasus narkotika. Sebab, barang yang masuk ke rutan khusus perempuan itu berukuran besar. Patrialis menegaskan, dalam kasus sel mewah tersebut, pihaknya bukan hanya mencopot Karutan. Sarju, katanya, juga akan memberikan banyak keterangan kepada tim penyelidik yang dibentuk Inspektorat Depkum dan HAM. Dia menengarai fasilitas itu telah diterima para narapidana sejak lama. ”Pemeriksaan itu menyangkut seluruh lini. Seluruh yang ada di rutan dan lapas kami harap terbuka terhadap keterangan yang diberikan Sarju,” terangnya. Meski demikian, tindakan yang diberikan masih menunggu hasil pemeriksaan final tim tersebut. Selain menjatuhkan sanksi pencopotan, menteri mengagendakan program mutasi besar-besaran untuk sipir, Karutan, dan Kalapas. Itu dilakukan untuk menghindari praktik kerajaan-kerajaan kecil di rutan dan lapas. Rotasi jabatan, menurut dia, akan digiatkan selama setahun sekali mirip praktik di TNI dan Polri. ’’Jadi, kerajaan belum terbentuk, mereka sudah pindah duluan,’’ katanya. Ayin Dipindah Depkum dan HAM, tampaknya, gerah dengan sepak terjang narapidana kasus korupsiArtalyta Suryani alias Ayin yang memiliki

sel mewah. Menkum dan HAM Patrialis Akbar berjanji memindahkan Ayin dari Rutan Pondok Bambu pada bulan ini. ’’Seharusnya Januari ini,’’kata Patrialis. Dia tidak menjelaskan lokasi sel baru yang akan ditempati. Selain Ayin, Patrialis memerintahkan anak buahnya memindahkan tahanan yang perkaranya telah berkekuatan hukum tetap alias inkracht. Mereka tentu telah berstatus narapidana. Di Rutan Pondok Bambu, memang masih banyak narapidana yang tinggal. Mereka membaur dengan para tahanan karena lapas yang seharusnya menjadi tempat mereka tengah mengalami persoalan overload. Patrialis juga memerintahkan semua lapas dan rutan di seluruh DKI untuk ditertibkan. ”Harus beres Januari ini. Saya tidak mau ada diskriminasi,” ucapnya. Dia memberikan tenggat sampai akhir bulan karena memindahkan para napi bukan persoalan gampang. Menurut dia, pihak rutan harus memikirkan keamanan dan keselamatan. Penertiban itu, kata dia, juga harus meluas hingga ke lapas dan rutan di seluruh Indonesia. Sejak Satgas Pemberantasan Mafia Hukum mengungkap kamar mewah milik para penghuni rutan, Patrialis menerima banyak sms dari koleganya, soal kondisi serupa di lapas dan rutan di daerah. Soal ini dia telah memerintahkan Dirjen Pemasyarakatan Untung Sugiyono menyelesaikan persoalan tersebut.(git/agm)

Serangan Jantung, Bupati Melawi Wafat Sambungan dari halaman 1

Sintang, Kabupaten Sintang pada Kamis (14/1) besok. Sebelum meninggal, Suman Kurik tetap melaksanakan aktivitasnya. Pada Senin (11/1) malam, dia membuka acara natal bersama warga NTT dan NTB. “Setelah membuka acara tersebutlah beliau merasa kurang enak badan dan mengeluh,” ujar salah seorang staf

Humas Pemkab Melawi. Wakil Ketua DPRD Sintang Gregorius Igo merasa kehilangan atas kepergian Suman Kurik. Igo yang juga ketua DPC Partai Demokrat Sintang menceritakan, sebelum kepergian Suman Kurik ke hadapan yang Maha Kuasa, dirinya sempat bertemu pada tanggal 8 Januari 2009 di Pontianak. “Waktu itu beliua masih sehat. Makanya saya pri-

badi sangat terkejut dan merasa kehilangan atas kematian beliau,” terangnya. Igo menambahkan, selain masih sempat mengikuti kegiatan kedinasan di provinsi pada Jumat (8/1) lalu, Suman Kurik sempat pula mengikuti Rakor Partai Demokrat di Provinsi di Hotel Randayan, Kubu Raya dengan agenda pembahasan pemilukada.(wah/zal)

Baca Doa, lalu Indonesia Raya Sambungan dari halaman 1

Banda Aceh (yang bertanding pertama) dipanggil masuk ke tengah lapangan. Azrul Ananda, commissioner DBL, lantas mengundang para tamu khusus dari para partner dan pejabat pemerintahan-- untuk ikut berdiri di tengah lapangan. Termasuk di antaranya Andi A. Mallarangeng, menteri negara pemuda dan olahraga RI. Setelah itu, sesuai dengan tradisi kompetisi, semua penonton diajak berdiri, mendengarkan dikumandangkannya lagu Indonesia Raya. Para penonton yang ada di tribun kompak ikut menyanyikan lagu kebangsaan tersebut, mengakhirinya dengan tepuk tangan meriah. Andi A. Mallarangeng lantas secara resmi membuka kompetisi, melakukan tip-off untuk laga pertama tersebut.“Saya ingin melihat antusiasme di Aceh pasca tsunami. Rekonstruksi di Aceh juga harus termasuk rekonstruksi di dunia olahraga,” ujar Andi. “Saya yakin, Honda DBL sebagai liga basket pelajar terbesar di Indonesia, akan menjadi awal kebangkitan olahraga di Aceh, terutama bola basket,” lanjutnya.Lukman Hasibuan, ketua Pengprov Perbasi Aceh, menyebut Honda DBL 2010 ini sebagai ajang olahraga terbesar dan termegah di Aceh, di luar sepak bola. “Momen seperti ini sangat dinantikan oleh insan basket di Aceh. Semoga akan berlanjut di tahun-tahun mendatang,” ucapnya. Menurut Lukman, di Aceh sebenarnya tidak ada gedung basket. Setelah tsunami pada akhir

2004 lalu, GOR KONI digunakan untuk bulu tangkis. “Saya senang akhirnya ada even basket di sini. Semoga dengan ini, pemerintah provinsi tergerak untuk membangun sarana basket,” paparnya. Pihak DBL Indonesia, bersama panitia setempat dari harian Rakyat Aceh (Jawa Pos Group), memang harus kerja keras untuk “menyulap” GOR KONI Banda Aceh menjadi stadion basket. Termasuk menerbangkan sepasang ring basket. “Kami berharap ring-nya ditinggal saja di sini, biar bisa kami pakai lagi,” seloroh Lukman. Judhy Goutama, senior manager marketing communications department Astra Honda Motor, menyatakan senang bisa terus mendukung DBL. “Ini tahun ketiga kami menjadi partner utama DBL, membawa basket ke seluruh Indonesia. Seri di Aceh ini membuat Honda DBL semakin lengkap, karena digelar dari Aceh sampai Papua,” ucapnya. Dukungan hebat juga diberikan Telkom Flexi sebagai official partner. Saat jeda kuarter pertama pertandingan perdana, mereka me-launching Flexi DBL Community. Dalam peluncuran itu, Andi A. Mallarangeng, Azrul Ananda, dan Deputy EGM Commerce Flexi Judi Achmadi menandatangani tiga bola basket. “Seluruh pengguna Flexi bisa bergabung dengan mengetik DBL, spasi, GO, lalu kirim ke 7005. Mereka yang bergabung bisa terus mendapatkan informasi update dari DBL,” jelas Judi Achmadi. Berharap Tularkan Semangat Kemarin, hampir 2.000 penonton menyaksikan empat per-

tandingan pembukaan. “Hari ini, kami membawa 50 pendukung. Tapi, di pertandingan berikutnya, pasti akan ada ratusan siswa datang,” kata Alfian Andika, siswa kelas XI SMAN 1 Banda Aceh, yang sekaligus jadi komandan suporter sekolahnya. Tim SMAN 1 kemarin menang telak, 23-5. Hari ini, mereka kembali berlaga melawan SMA Modal Bangsa Banda Aceh. Total 12 sekolah dari Banda Aceh dan Bireuen mengikuti Honda DBL 2010 Aceh Series. “Beda dengan di provinsi lain, kami masih menyelenggarakan kompetisi putra saja diAceh. Kami berharap tahun depan sudah bisa mempertandingkan tim-tim putri SMA di sini,” ucap Masany Audri, general manager DBL Indonesia. Harapan tersebut juga disampaikan oleh Nadia Nurfi, mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. “Bagus sekali, even basket sebesar dan sehebat DBL mampir di Aceh. Menjadi seri pembuka lagi. Semoga tahun depan di Aceh juga dipertandingkan basket putri,” ucap Nadia, yang kemarin datang mendukung tim SMAN 8 Banda Aceh. Honda DBL 2010 Aceh Series ini berlangsung hingga Sabtu, 16 Januari mendatang. Kamis besok (14/1), menyusul dibuka Honda DBL seri Sumatera Utara, di GOR Angsapura Medan. “Tahun lalu, semangat peserta dan penonton saat pembukaan di Papua mampu menginspirasi peserta dan penonton di kota-kota lain. Kami berharap, pada 2010, semangat dari Aceh ini juga bisa terbawa ke kota-kota lain,” ujar Azrul Ananda. (nar)

Tertarik Panggung Politik Sambungan dari halaman 1

Dia mengatakan pernah berkiprah di dunia politik dengan menjadi pengurus sebuah partai besar. Namun, itu tak bertahan lama lantaran dirinya tidak bisa mem-

bagi waktu dengan pekerjaannya di dunia entertain. ’’Aku pernah diminta menjadi caleg DPRD di periode sebelumnya. Tapi, nggak aku terima karena merasa belum pantas,’’ tuturnya.Kelak jika tak lagi berkarir di dunia akting,

Verlita ingin serius menggeluti dunia politik. ’’Aku nggak mau hanya bergantung pada dunia hiburan. Aku menyadari, produktivitas sebagai pekerja seni ada masanya,’’ tandasnya. (eos/ jpnn/oki)


Pontianak Post

cmyk

8

Rabu 13 Januari 2010

Sosok

Keliek Sumaryoto

Bikin Komik KPK

+

Raden Keliek Sumaryoto atau lebih dikenal dengan Kelik Pelipur Lara punya kesibukan baru. Pria kelahiran 14 Agustus 1967 itu sedang menggarap komik berjudul Komik Pendekar Kepleset (KPK). Dalam komik tersebut, dia menciptakan tokoh bernama Pendekar Samber Gledek. Sesuai dengan keahliannya, cerita dan gambar nanti banyak mengandung pe­lesetan. ’’Nanti pelesetannya sampai ke detail-detilnya,” ujar Keliek saat ditemui di Istora Senayan, Jakarta, kemarin. Hingga kini, komiknya sudah rampung 80 persen. ’’Nanti ada novel pelesetannya juga. Judulnya Kisah Pendekar Kepleset (KPK),’’ ujarnya. Kedua karya itu dibuat sebagai bentuk kegelisahan terhadap produk bacaan yang didominasi dari luar. ’’Saya ingin berbuat sesuatu. Nanti keduanya mau saya tawarkan untuk difilmkan. Jadi, komiknya bisa jadi story board, sedangkan novelnya menjadi skenario,’’ imbuhnya. Walau berjudul KPK, komik dan novel itu tidak ada yang berkaitan dengan lembaga pemberantas korupsi. Hanya sebatas pelesetan. ’’Di sana ada pula adegan penggerebakan oleh Sat Pol Pura Pura,’’ ujarnya. Dia mengatakan, hingga kini dirinya tak pernah kehabisan bahan untuk dipelesetkan. ’’Saya sarapan 10 koran yang berbeda tiap pagi,’’ ujarnya. Kalau sudah mendapatkan ide, dia biasa menuangkan ke dalam tulisan.(rak/oki)

Kesehatan

Menkes Revitalisasi Obat Generik

+

JAKARTA - Revitalisasi obat generik masuk program 100 hari Departemen Kesehatan. Hal itu disebabkan penggunaan obat generik dinilai belum optimal. Pemakaiannya di seluruh pelayanan kesehatan baru 50 persen. Bila dibandingkan dengan obat nasional, pemakaian obat generik dari tahun ke tahun menurun. Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih mengatakan, pihaknya akan Endang Rahayu.S menggalakkan kembali pemakaian obat generik. Sebab, mutu obat generik dianggap tidak kalah dengan obat bermerek. Selain itu, hampir seluruh intervensi medik menggunakan obat generik. Karena itu, akses masyarakat terhadap obat harus diperluas dengan mencakup ketersediaan jenis maupun jumlah obat. ’’Obat generiklah yang harganya terjangkau untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,’’ ujar Menkes di sela seminar revitalisasi obat generik dalam pelayanan kesehatan di Jakarta kemarin (12/1). Menkes menjelaskan, revitalisasi obat generik juga didorong Sidang Ke-55 World Health Assembly (WHA) 2002 yang menganggap perlunya merevitalisasi posisi obat esensial dalam mengatasi ketersediaan dan keterjangkauan obat. Karena itu, perlu ada jaminan yang dalam waktu dekat dituangkan dalam SK Menkes. Endang membeberkan, sejak dipakai pada 1989, pemakian obat murah itu belum menggembirakan. Dalam lima tahun terakhir, pasar obat generik turun dari Rp 2,5 triliun atau 10 persen dari pasar nasional menjadi Rp 2,37 triliun atau 7,2 persen dari pasar nasional. Menkes menjelaskan, ketersediaan obat esensial generik di sarana pelayanan kesehatan mencapai 69,7 persen. Padahal, targetnya 95 persen. Peresepan obat generik oleh dokter juga tak optimal. Di puskesmas pun yang merupakan pelayanan kesehatan primer belum 100 persen, tetapi 90 persen. Sementara di rumah sakit baru 66 persen dan di apotek 49 persen. Karena itu, peresepan obat generik oleh dokter nanti tidak hanya berlaku di rumah sakit pemerintah, tapi juga rumah sakit swasta. ’’Sebelumnya, kami rapikan dulu rumah sakit pemerintah. Baru kemudian rumah sakit swasta mengikuti kebijakan pemerintah,’’ jelas Menkes.(kit/oki)

Kriminalitas

Babeh Akui Mutilasi Lagi JAKARTA - Perbuatan biadab Baequni alias Babeh, 60, kembali terbongkar. Kepada penyidik, pengasong minuman yang menjadi koordinator pengamen jalanan itu mengaku pernah membunuh dan memutilasi dua bocah yang lain. Pembunuhan dan mutilasi itu dilakukan pada 9 Januari 2007 dan 14 Januari 2008. Perbuatan keji Babeh itu disampaikan kepada polisi saat diperiksa Senin malam (11/1) hingga Selasa pagi kemarin (12/1). ’’Tersangka mengakui itu saat kami dampingi dalam pemeriksaan tersebut,’’ ujar pengacara Babeh, Haposan Hutagalung, saat dihubungi tadi malam. Dia menceritakan, kedua korban adalah bocah gelandangan yang diajak tersangka ke rumahnya, lalu dimandikan dan diberi makan. Setelah itu, korban disuruh mengamen. Setelah beberapa hari, korban baru disodomi. ’’Karena melawan saat disodomi, kedua korban itu dibunuh,’’ ujarnya. Korban pertama Babeh adalah Adi, 6, dan korban kedua Arif, 9. ’’Ketika hendak disodomi, kedua korban melawan. Leher mereka dijerat tali hingga pingsan atau meninggal, baru disodomi,’’ imbuhnya.(ind/jpnn/oki) cmyk

+

Fery Pradolo/INDOPOS

SELUNDUP: Kantor Pelayanan Utama Bea Cukai Tanjung Priok, Jakarta menggagalkan penyelundupan minuman keras asal Korea sebanyak 131.347 botol dengan modus pemalsuan dokumen pabean. Pihak penyidik Bea Cukai berhasil menangkap satu orang berinisial ARH yang kini ditahan di Rutan Cabang Kantor Pusat DJBC. Tiga perusahaan yang terlibat dalam penyelundupan itu, PT FU, PT KU, PT BCM.

30 Persen Jajan Sekolah Berbahaya BPOM Tempatkan Laboratorium Keliling JAKARTA - Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) mengintensifkan sidak makanan dan jajan di sekolah. Sebab, berdasar survei BPOM di 4.500 SD di berbagai daerah, sekitar 30 persen di antaranya menjual makanan yang mengandung bahan berbahaya. Umumnya, jajan dan makanan itu dijual di luar sekolah. ”Kami belum selesai merekapitulasi semua data yang masuk. Tapi, indikasinya cukup banyak sekolah yang harus diawasi,”

terang Kepala BPOM Husniah Rubiana Thamrin Akib bersama Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih ketika meninjau mobil laboratorium di SD Menteng Dalam 02 Jakarta kemarin (12/1). Husniah menjelaskan, berdasar hasil sidak dan uji laboratorium yang dilakukan BPOM, masih banyak jajan dan makanan yang mengandung bahan berbahaya. Jajan itu dijual dan dikonsumsi banyak siswa. Husniah menyebut, memang sebagian besar kantin sekolah sudah menyediakan makanan yang aman. Namun, di luar gerbang sekolah tidak ada jaminan terhadap makanan dan jajan yang dijual.

”Umumnya mengandung zat pewarna yang bukan untuk makanan. Zat pewarna itu memiliki efek jangka panjang,” terangnya. Dalam beberapa kasus, zat tersebut kerap mengakibatkan anak keracunan. Gejala awalnya, mual dan muntah, bergantung pada kondisi kesehatan anak. Tak hanya mengandung zat berbahaya, higienitas makanan kurang terjaga, baik cara pembuatan makanan maupun penyajian. Karena itu, kata Husniah, BPOM menempatkan mobil laboratorium di sekolah. Tahun ini ada 22 mobil lab yang ditempatkan di DKI Jakarta, Jawa, dan NTB. Penempatan

fasilitas tersebut terutama dilakukan di enam kota besar. Yakni, Surabaya, Bandung, Serang, Bali, Jogjakarta, dan Semarang. ”Inginnya sih semua kota ada. Tapi, dana yang ada terbatas,” ungkapnya. Dari 140 unit mobil lab yang diajukan BPOM, hanya 22 mobil yang dipenuhi. Kendati demikian, pihaknya akan mengintensifkan pemanfaatan mobil lab. Tujuannya, fasilitas itu bisa segera menguji kandungan bahan berbahaya yang ada pada jajan sekolah. Hasilnya bisa diketahui dengan cepat. BPOM sendiri bekerja sama dengan dinas pendidikan kabupaten/kota untuk menjaga higienitas jajan di sekolah.

”Salah satunya dengan menyediakan kantin sehat dan bersih. Dengan demikian, anak-anak tidak lari ke luar untuk jajan,” ungkapnya. Sementara itu, Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih mengatakan, penyebaran mobil lab untuk sementara difokuskan di enam kota. ”Sebab, ini program 100 hari. Setelah ini kami akan jangkau berbagai daerah,” ujarnya. Menkes mengatakan, Departemen Kesehatan bekerja sama dengan diknas kabupaten/kota akan membina sekolah. ”Kalau kantin sekolah kita mudah membinanya. Tapi, kalau di luar agak susah memberi pengertian,” katanya.(kit/oki)

Kalla Bawa Gerbongnya ke PMI Bos Intelijen Polisi Temui Susno

JAKARTA - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla kemarin secara resmi menjabat Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) periode 2009-2014. Dalam kepengurusan PMI, Kalla akan ditemani sejumlah orang yang dekat dengan dirinya baik di kabinet maupun di Golkar. Mendampingi JK sebagai wakil ketua umum PMI adalah mantan Menteri Sosial Bachtiar Chamsyah. Sementara, Sekjen PMI dipegang mantan Kepala Bakornas PBP BudiAtmadiAdiputro. “Pak Bachtiar berpengalaman sebagai mantan Menteri Sosial, sedangkan Budi sudah bekerjasama dengan saya di Bakornas Penanggulangan Bencana dan Pengungsi,” tutur Kalla usai pelantikan pengurus pusat PMI di Jakarta kemarin (12/1). Orang dekat JK yang juga masuk kepengurusan PMI adalah mantan Wakil KSAD Letjen TNI (purn) Soemarsono. “Beliau masuk kepengurusan bukan karena mantan Sekjen Golkar, tapi sebagai mantan wakil KSAD, beliau berpengalaman menangani bencana,” ujar Kalla. Dirjen Pelayanan Medis Departemen Kesehatan Farid Wajdi Husein yang dekat

UKON FURKON SUKANDA/INDOPOS

JADI KETUA PMI : Mantan Wakil Presiden Indonesia Muhammad Jusuf Kalla, saat serahterima jabatan Ketua Umum Pusat Palang Merah Indonesia (PMI), di Jakarta, kemarin. Sebelumnya, jabatan tersebut dipegang Mari'e Muhammad.

dengan Kalla dalam negosiasi perdamaian damai Aceh di Helsinki menjabat kepala Unit Pelayanan Transfusi Darah Pusat PMI. Selain Farid, ada pula sejumlah nama besar seperti Rachmat Gobel, Suryani Sidik Motik, Biantoro Wanandi, Ritola

Tasmaya, Lily Kasoem, dan Muhammad Muas. Dalam kabinet Kalla, mantan Ketua Umum PMI Mar’ie Muhammad duduk sebagai Dewan Kepengurusan bersama dengan mantan Menko Kesra Haryono Suyono.(noe)

Djoko Sarwoko Kembali Mangkir KY Panggil Dua Kali Tidak Pernah Hadir JAKARTA – Ketua Muda Pidana Khusus Mahkamah Agung (MA) Djoko Sarwoko kembali mangkir dari pemanggilan pemeriksaan Komisi Yudisial (KY). Dia dipanggil terkait dugaan pelanggaran pedoman perilaku dan kode etik hakim. Berbeda dari jadwal pertama yang beralasan sibuk, Djoko kemarin mengirimkan surat menolak menghadiri pemeriksaan. Itu merupakan kali kedua dia tidak hadir dalam pemeriksaan KY. Pemanggilan pertama dilakukan pada 15 Desember 2009. ’’Seperti yang lalu, Komisi Yudisial juga menerima surat yang menyatakan Pak Djoko Sarwoko tidak bisa menghadiri undangan karena seluruh pertanyaan KY pernah dijawab secara tertulis,’’

ujar Koordinator Bidang Hubungan Antarlembaga KY Soekotjo Soeprapto di gedung KY, Jakarta, kemarin (12/1). Berdasar surat tersebut, Djoko menyatakan tidak ada lagi yang perlu dijelaskan karena seluruh pertanyaan KY sudah dijawab secara tertulis. Padahal, KY menilai jawaban Djoko belum lengkap. ’’Kami akan mengundang lagi Pak Djoko karena memang ada jawaban yang belum lengkap,’’ katanya. Penegasan berbeda disampaikan Komisioner KY Bidang Pengawasan Hakim Zainal Arifin. Dia menilai, Djoko adalah hakim agung yang paling bandel karena menjadi satu-satunya hakim yang berani menolak panggilan pemeriksaan KY. Dia menuturkan, KY sebelumnya memanggil dua hakim agung. Yakni, Hakim Agung Usman Karim dan Hakim Agung Parman Suparman. Keduanya kooperatif dengan mendatangi pemeriksaan KY dan memberi

penjelasan yang dibutuhkan, sehingga menyelesaikan pengaduan masyarakat. Bahkan, Hakim Agung Arbiyoto pernah datang ke KY untuk memberi penjelasan atas inisiatif sendiri. Zainal menegaskan, UU Komisi Yudisial menyatakan, hakim yang dipanggil untuk menjalani pemeriksaan oleh KY wajib hadir memberikan penjelasan. Bila tidak hadir, KY bisa menyatakan hakim tersebut melanggar kode etik dan pedoman perilaku hakim. ’’Insya Allah kami akan menggelar rapat pleno membahas penolakan Djoko Sarwoko ini,’’ tegasnya. Penolakan tersebut disesalkan karena KY tidak memiliki kewenangan memanggil paksa hakim untuk menghadiri pemeriksaan komisi independen itu. KY sebelumnya mengusulkan dalam revisi UU KY agar bisa menghadirkan paksa hakim yang menolak menghadiri pemeriksaan dengan bantuan polisi.(noe/oki)

JAKARTA - Komitmen Mabes Polri memproses Komjen Susno Duadji, tampaknya, mulai kendur. Kemarin, Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Mabes Polri Irjen Saleh Saaf mendatangi Susno di rumahnya, kawasan Puri Cinere, Depok. Pertemuan itu berlangsung sejam. Setelah bertemu, Saleh menyatakan bahwa dirinya hanya berbincang dengan Susno. ’’Makan siang dan bicara soal pekerjaan kantor,’’ ungkap jenderal berbintang dua tersebut. Saat ditanya soal materi pemeriksaan, Saleh justru bertanya balik. ’’Siapa yang mau diperiksa? Tidak ada itu,’’ katanya. Menurut dia, Susno adalah perwira tinggi yang terhormat. ’’Kita tentu menghargai beliau,’’ tegasnya. Soal ancaman pembunuhan terhadap keluarga Susno, menurut dia, itu hanya pekerjaan orang iseng. ’’Itu orang gila saja,’’ ujar bos intelijen kepolisian tersebut. Namun, penjelasan Saleh itu bertolak belakang dengan Kadivhumas Mabes Polri Irjen Edward Aritonang. Menurut juru bicara resmi polisi tersebut, Susno tetap akan diperiksa. ’’Prosesnya masih berjalan. Nanti perkembangan selalu kami sampaikan kepada teman-teman,’’ ungkap jenderal angkatan 1977 itu. Menurut mantan juru bicara tim investigasi bom Bali I tersebut, keterangan saksi-saksi yang diperiksa terkait dugaan pelanggaran kode etik Susno sudah Susno Duadji didengar. ’’Sesuai arahan Kapolri, pemeriksaan masih berjalan,’’ tuturnya. Sumber Pontianak Post di Mabes Polri mengungkapkan, sejumlah senior purnawirawan melobi Kapolri agar tidak meneruskan proses hukum terhadap Susno. ’’Mereka tidak ingin ada kesan Polri terpecah,’’ katanya. Para purnawirawan itu, antara lain, mantan Kapolri Jenderal (pur) Bimantoro serta beberapa senior Susno yang lain. ’’Tapi, Kapolri tidak memberi sikap. Hanya berterima kasih atas respons senior,’’ ujar sumber itu. Kedatangan Saleh Saaf, kata sumber tersebut, bertujuan mengambil jalan tengah antara Susno dan Mabes Polri. ’’Ada beberapa opsi. Misalnya, Susno diminta secara terbuka meminta maaf karena bertindak di luar izin dinas,’’ jelasnya. Di tempat terpisah, Kadivpropam Irjen Oegroseno mengaku tak tahu-menahu alasan kunjungan Kabaintelkam Mabes Polri ke rumah Susno. ’’Saya justru dengar dari temanteman wartawan,’’ ucapnya.(rdl/rko/jpnn/iro)

+


Pontianak Post l Rabu 13 Januari 2010

LFP

9 Sevilla v Barcelona

Harus Menang

Teken Kontrak Asal Beli Cesc

Perkiraan Pemain Barcelona (4-3-3) 13-Jose Pinto (g) 2-Alves, 4-Rafa Marquez, 5-Puyol, 19-Maxwell ; 6-Xavi, 16-Busquets, 8-Iniesta ; 10Messi, 9-Ibrahimovic, 17-Pedro Cadangan : 1-Valedes, 21- Chigrinsky, 18-Milito, 24Thiago, 32-Jonathan, 11-Bojan, 14-Henry Pelatih : Josep Guardiola Sevilla (4-4-2) 1-Palop (g), 24-Konko, 3- Dragutinovic, 14-Escude, 6-Adriano ; 25-Perotti, 23-Lolo, 22-Romaric, 16-Capel, 11-Renato, 19-Negredo Cadangan : 13-Varas, 15-Stankevicius, 30-Carlos da Silva, 34-Valiente, 28-Armanteros, 27-Cerreno, 9-Kone Pelatih : Manolo Jimenez Head to Head 05/01/10 Barcelona v Sevilla 22/04/09 Barcelona v Sevilla 29/12/08 Sevilla v Barcelona 09/02/08 Sevilla v Barcelona 22/09/07 Barcelona v Sevilla

Zlatan Ibrahimovic, Barcelona MADRID - Barcelona harus lengkap, termasuk Lionell Messi melupakan euforia kemenangan dan Zlatan Ibrahimovic. Saat itu, besar 5-0 di kandang Tenerife mental Sevilla juga sedang hancur setelah ditaklukkanAtletico Minggu malam lalu. Dini Madrid di liga. hari nanti (14/1), mereka Namun, Barcelona cuharus berjibaku di Estadio kup yakin kali ini bisa Ramon Sanchez Pizjuan, mengalahkan Sevilla di melawan tuan rumah Sevilla Ramon Sanchez Pizjuan. di ajang Copa del Rey. LFP Salah satu yang jadi bekal Tugas Barcelona jauh dari mudah. Mereka harus membalik kepercayaan Barca adalah rekor defisit satu gol akibat kekalahan kandang Alvaro Negredo dkk 1-2 pada leg pertama di Nou Camp yang memang jelek. Dalam dua pekan lalu. Saat ini, tidak ada pertandingan terakhir di stadion satu faktor pun yang dianggap berkapasitas 45 ribu penonton itu, menguntungkan Barca. Termasuk, Sevilla selalu kalah. ”Kami tahu, saat ini kami berada banyaknya pemain Sevilla yang cedera dan bekal kemenangan atas dalam bentuk terbaik, dan masih mungkin memenangkan semua Tenerife di Liga Primera. Sebab, kondisi pekan lalu trofi seperti musim lalu,” yakin pun tidak jauh berbeda. Sevilla gelandang Barca Xavi Hernandez belum bisa diperkuat sejumlah sebagaimana dikutip Sport. ”Kami masih bisa mengatasi pilarnya yang cedera, termasuk striker utama Luis Fabiano dan Sevilla. Pada 90 menit pertama gelandang Adriano. Sebaliknya, lalu kami sudah cukup bagus. Barca menurunkan pasukan Tapi masih ada 90 menit lagi yang

Andres Palop, Sevilla harus dilalui, dan tim ini bisa menang di stadion manapun. Kali ini kami tidak boleh imbang,” tegas pria yang baru saja dinobatkan sebagai atlet terbaik Catalan 2009 tersebut. Setelah merebut enam trofi sepanjang tahun lalu, kemampuan Barca untuk mempertahankannya memang sempat meragukan. Penampilan mereka dianggap tidak sekonsisten musim lalu. Hanya keberuntungan yang membuat klub besutan Josep Guardiola itu belum kehilangan posisi puncak klasemen. Dalam pertemuan pertama lalu, Guardiola mengaku membuat kesalahan dalam menyusun starting line up. Meski lengkap di depan, Pep?sapaan Guardiola?menganggap remeh sektor pertahanan. Defender pilar seperti Carles Puyol, Sergi Busquets, sampai Xavi diparkir di bangku cadangan.

”Kami tahu, awal pertandingan memang tidak berjalan seperti yang kami rencanakan. Mungkin kami harus mengubah pola permainan. Akan ada beberapa perbaikan di lini belakang, dan pelatih sudah menyiapkan solusi untuk itu,” papar Andres Iniesta dalam wawancara dengan Marca. Yang jelas, Sevilla yang terakhir kali juara Copa del Rey edisi 2007 itu tidak akan tinggal diam menghadapi ancaman Barca. Kiper Andres Palop berharap, Barca akan menampilkan karakter asli mereka, yakni menyerang secara terbuka. Menurut dia, itu justru akan memberi kesempatan buat timnya untuk mencuri skor. ”Barca adalah tim yang selalu berusaha memegang kendali penuh atas bola. Mereka akan menciptakan ruang gerak untuk menyerang. Itu membuat penampilan mereka sangat destruktif, tapi justru meninggalkan ruang kosong yang

1-2 4-0 0-3 1-1 2-1

Di atas kertas Di ajang Liga Primera, Barcelona hampir selalu unggul atas Sevilla. Dalam 10 pertemuan terakhir, Barca menang tujuh kali. Dua di antaranya terjadi di Ramon Sanchez Pizjuan, kandang Sevilla. Namun, fakta bahwa di Copa del Rey Sevilla bisa unggul, Barcelona harus melupakan statistik. Bursa Asian Handicap Barcelona v Sevilla 1/2 : 0

bisa dimanfaatkan,” papar Palop sebagaimana dikutip Reuters. Sayang, kondisinya kurang memungkinkan buat Sevilla untuk mengoptimalkan counter attack. Sebab, badai cedera yang menimpa sebagian besar defender akan memaksa pelatih Manuel ”Manolo” Jimenez untuk mengorbankan salah satu sayapnya untuk mengisi pos pertahanan. ”Kamilah saat ini yang berada dalam tekanan. Normalnya, Barcelona akan menguasai ball possession dan kesempatan kami sangat kecil,” ucap gelandang Sevilla Renato. ”Sekarang kuncinya hanya memanfaatkan setiap peluang yang kami dapatkan,” lanjutnya. (na)

AFP PHOTO/IAN KINGTON

Cesc Fabregas, Arsenal dan Guardiola (bawah)

TEKA-teki masa depan Josep Guardiola di Barcelona mulai menemukan titik terang. Sumber yang dekat dengan pria 38 tahun itu mengungkapkan bahwa dia tidak akan meneken perpanjangan kontrak dengan Barcelona jika keinginannya tidak terpenuhi. Yakni, kepastian Barca memboyong playmaker Arsenal Cesc Fabregas musim depan. Selama ini, kabar bahwa Barca tengah mendekati Fabregas memang santer terdengar. Manajemen bahkan menggunakan pendekatan personal untuk merayu gelandang 22 tahun tersebut. Namun, Fabregas belum menyatakan ketertarikan. Nah, karena upaya manajemen tidak membuahkan hasil, kabarnya Guardiola sendiri yang akan turun tangan. Guardiola mengatakan, dirinyalah yang akan menentukan masa depan Fabregas. Dan sebaliknya, sukses atau tidaknya Barca merekrut kapten The Gunners-sebutan Arsenaltersebut, akan berpengaruh pada keputusannya memperpanjang kontrak dengan club Catalan tersebut. “Sebenarnya, kemungkinan Pep-panggilan akran Guardiola-memperpanjang kontrak itu sangat besar. Dia juga bisa saja menulis syaratsyaratnya sendiri, mengingat apa yang sudah dia berikan kepada Barca sepanjang musim lalu,” ungkap teman dekat Pep, sebagaimana dikutip Daily Star. “Tapi dia ingin memastikan semua stafnya mendapat perpanjangan kontrak yang sama. Dan yang lebih penting, Pep ingin Barca membuat komitmen dengan Fabregas. Dia pemain yang paling diincar Pep, dan presiden klub pasti akan mengabulkannya. Karena dia juga ingin Pep mendapat semua sumber daya yang dibutuhkan,” lanjut sumber tersebut. Beberapa sumber menyebutkan bahwa Barca me-

nyiapkan 50 juta pounds (sekitar Rp 736,5 miliar) guna memboyong gelandang timnas Spanyol tersebut. Jumlah ini mungkin lebih kecil daripada tawaran Real Madrid, namun Guardiola yakin Fabregas bakal memilih Barcelona. Bagaimana tidak? Guardiola adalah senior Fabregas di Barcelona. Eks gelandang bertahan itu sudah menjadi pilar Bluagrana-sebutan lain Barcelona-ketika Fabregas masih mengasah diri di tim junior. Dalam sebuah wawancara dengan media Inggris, Fabregas pernah mengaku bahwa Guardiola adalah pemain favoritnya. Sikap Pep ini kembali memantik kemarahan Arsene Wenger, bos Fabregas diArsenal. Dia sudah pernah murka lantaran Real dan Barca menggunakan pendekatan personal kepada Fabregas. Dan fakta bahwa kedua klub raksasa Spanyol itu belum menyerah, membuat dia harus melakukan tindakan tegas. ”Kami menulis surat resmi kepada mereka,” jelas Wenger, sebagaimana dikutip Daily Mail. ”Kalau suatu hari kami ingin menjual pemain dan mereka berminat, silakan mengontak kami. Mereka tidak perlu koar-koar lewat media massa,” geram Wenger. ”Kami tidak punya sedikit pun niat untuk menjual Fabregas. Sebaliknya, dia punya kontrak yang durasinya jauh lebih lama daripada yang dipikirkan orang. Kami memiliki dia sampai 2016,” pungkas pelatih asal Prancis itu. (na)

Deportivo la Coruna v Valencia

Peluang Spesialis Tandang MADRID - Valencia menuai hasil buruk di leg pertama 16 Besar Copa del Rey pekan lalu. Tampil di kandang sendiri, Mestalla, David Villa dkk malah ditundukkan Deportivo la Coruna 1-2. Nah, dalam leg kedua dini hari nanti, El Che-sebutan Valencia-punya peluang yang lebih besar untuk melangkah ke perempat final. Itu tidak lepas dari fakta bahwa rekor Valencia selama ini selalu bagus di luar rumah. Dalam empat laga tandang terakhir, tiga di antaranya berakhir dengan kemenangan. Terakhir, mereka menang 3-1 atas tuan rumah Xerez di ajang Liga Primera. Rekor away yang mulus tersebut membuat pasukan Unai Emery dijuluki spesialis tandang. “Deportivo saat ini lebih

difavoritkan untuk melaju ke perempat final. Tapi masih ada 90 menit yang harus dilalui, dan kami memfokuskan semua energi ke leg kedua nanti. Kami yakin masih bisa membalikkan kedudukan,” tegas Emery setelah pertandingan pertama lalu. Salah satu yang membuat El Che kian optimistis adalah cederanya striker utama Super Depor-sebutan Deportivo-Andres Guardado. Dia mengalami patah ligamen lutut kiri saat membantu Deportivo menang 1-0 atas Osasuna di ajang Liga Primera Minggu malam lalu. Menurut keterangan resmi klub, striker asal Meksiko itu harus absen sedikitnya enam pekan. Ini sangat menguntungkan buat Valencia. Mengingat, di leg pertama lalu kontribusi dia

buat kemenangan Super Depor sangat besar. Selain mencetak gol pertama, dia membuat beberapa peluang emas lain. Gol kedua yang dicetak Pablo Alvarez juga terjadi berkat assist pemain 23 tahun tersebut. Di sisi lain, Valencia sama sekaPerkiraan Pemain Deportivo (4-4-2) 1-Aranzubia (g), 2-Pablo, 19Colotto, 7-Lopo, 3-Kasmirski ; 22-Juan Rodriguez, 8-Sergio, 16-Tomas, 21-Valeron ; 14Alvarez, 10-Adrian Valencia (4-3-3) 13-Moya (g), 2-Bruno, 4-Navarro, 20-Alexis, 22-Mathieu ; 24Benega, 3-Maduro, 5-Marchena ; 21-Silva, 7-Villa, 10-Mata

li tidak mengalami kehilangan berarti. Emery bisa menurunkan skuad terbaiknya, termasuk David Silva yang sudah seratus persen sembuh. Dalam leg pertama lalu, dia sudah menyumbang satu gol. Padahal, saat itu dia dalam kondisi baru pulih dari cedera dan turun di babak kedua. Praktis, El Che hanya kehilangan Joaquin dan Pablo Hernandez. Pablo mengalami cedera ketika Valencia mengalahkan Genoa di matchday terakhir Europa League Desember silam. Sebenarnya dia sudah bisa turun pekan ini. Namun, Emery tidak mau ambil risiko menerjunkan pemain yang belum mencapai performa terbaiknya. “Dia baru ikut latihan reguler secara penuh pada Senin lalu (11/1). Saya tidak bisa

David Silva, Valencia

menurunkan pemain yang belum seratus persen. Terlalu berisiko

REUTERS/Heino Kalis

buat strategi saya. Apalagi kami harus all out besok (dini hari nanti,

Red),” papar Emery. (na)


TOTAL FOOTBALL

10

0 Pantai Gading v Burkina Faso 0

Frustrasi Negative Football CABINDA - Pantai Gading gagal meraih hasil sempuran di awal Piala Afrika 2010. Favorit juara itu dipaksa bermain imbang tanpa gol kontra Burkina Faso di Stadio do Chiazi kemarin dini hari WIB (12/1). Sejak 1992, inilah kali pertama Pantai Gading gagal menang di laga awal Piala Afrika. Hasil imbang itu membuat persaingan di grup B bakal ketat. Dengan hanya diisi tiga negara seiring mundurnya Togo, hasil seri merupakan kerugian besar bagi Pantai Gading. Itu karena Burkina Faso dianggap sebagai tim terlemah di grup B dan lawan berikutnya Didier Drogba dkk adalah tim tangguh Ghana (15/1). ”Tentu saja, saya sangat kecewa mengingat kami menciptakan banyak peluang. Hasil seri memang menyulitkan kami, namun kami masih tetap memiliki peluang lolos,” keluh Vahid Halilhodzic, pelatih Pantai Gading, sebagaimana dilansir AFP. Halilhodzic juga mengeluhkan permainan negative football Burkina Faso. The Stallions - julukan Burkina

REUTERS/Rafael Marchante

IMBANG : Siaka Tiene (kiri) dari Pantai Gading (Ivory Coast) berebut bola dengan Mady Panandetiguiri dari Burkina Faso pada Piala Afrika. Kedua tim bermain imbang, 0-0.

Faso - cenderung menunggu dan hanya berharap melakukan serangan balik. ”Laga seperti itu ibarat jebakan karena tim lawan hanya bermain di setengah lapangan daerahnya saja,” tambah pe-

latih berkebangsaan Bosnia itu. Drogba ikut mengamini pernyataan pelatihnya. Striker Pantai Gading asal Chelsea itu menilai timnya sudah bermain bagus dan ofensif. Dalam laga kemarin, Drog-

ba dipasang sebagai tridente bersama dua penyerang yang berlaga di Ligue 1, Bakari Kone (Olympique Marseille) dan Gervinho (Lille). ”Laga pertama selalu sulit. Namun, kesulitannya lebih karena mereka menumpuk sepuluh pemain di kotak penalti,” tuturnya. Kekecewaan kubu Pantai Gading bertambah dengan keputusan wasit Kacem Bennaceur asal Tunisia yang tidak menghadiahkan penalti saat laga baru berjalan dua menit. Yakni saat dirinya dijatuhkan di kotak 16 setelah menerima umpan terobosan Kolo Toure. ”Di ruang ganti, asisten wasit mengatakan bahwa insiden itu seharusnya penalti,” terang Halilhodzic. Sebaliknya, Burkina Faso merespons hasil seri dengan suka cita. Pelatih Paulo Duarte mengatakan timnya telah belajar banyak dari dua kali pertemuan lawan Pantai Gading di kualifikasi Piala Dunia 2010. Di dua laga itu, Burkina Faso kalah terus. Masing-masing 2-3 di kandang sendiri pada 20 Juni 2009 dan 0-5 di kandang Pantai Gading pada 5 September 2009.(dns)

Pontianak Post

Kamerun

v

Rabu 13 Januari 2010

Gabon

Bukan Lawan Asing LUBANGO - Kamerun menyisihkan Gabon di kualifikasi Piala Dunia 2010. Dua kali bentrok home and away, Indomitable Lions - julukan - Kamerun menang terus. Pertanyaannya, mampukah Kamerun mengulangnya di tempat netral alias di Angola? Bisa jadi. Status jawara empat kali dan finalis edisi terakhir, Kamerun wajar diunggulkan bakal kembali mengatasi Gabon di Estadio Tundavala, Lubango, malam nanti. Apalagi Indomitable Lions turun dengan skuad terbaiknya. “Singa sebagai julukan kami menunjukkan keinginan menguasai sekaligus disegani lawan-lawan. Kami selalu berniat menjadi raja di Afrika,” kata Samuel Eto’o, striker sekaligus kapten Kamerun, sebagaimana dilansir Reuters. Tapi, Eto’o tidak ingin Kamerun tampil kelewat percaya diri di Angola, khususnya saat menghadapi Gabon. “Kami harus hati-hati karena Gabon bukan lawan asing. Kami tidak mengalahkan mereka di kualifikasi dengan mudah sehingga mereka punya kans menyulitkan kami,? tambah pemain yang selalu menjebol gawang Gabon di dua laga kualifikasi Piala Dunia tersebut. Eto’o meyakini kekuatan kontestan Piala Afrika 2010 cukup merata. Itu terbukti dengan beberapa kejutan di beberapa laga yang sudah dimainkan. “Pelatih (Paul Le Guen, pelatih Kamerun, Red) berusaha keras menjadikan tim kami sebagai kesatuan

solid dan itu tidak mudah. Dalam sepak bola, faktor mental dan keberuntungan juga punya pengaruh besar selain skill para pemain,” paparnya. Skuad Kamerun saat ini memang dihuni para pemain penuh skill yang bermain di liga elite Eropa. Beda dengan Gabon yang hanya punya satu nama cukup familier. Yakni kapten tim Daniel Cousin. Dia tidak lain penyerang klub Premier League Inggris Hull City. ”Saya masih ingin tampil di Piala Afrika dua tahun lagi di depan publik sendiri (Gabon dan Guinea berstatus tuan rumah bersama Piala Afrika 2012, Red). Namun, Piala Afrika kali ini bisa jadi kesempatan terakhir bagi saya. Jadi, saya akan berusaha memberikan yang terbaik bagi negeri saya,? urai Cousin sebagaimana dikutip allAfrica. Laga Kamerun versus Gabon sekaligus persaingan dua pelatih Prancis. Le Guen mencuat namanya setelah mengantarkan Olympique Lyon menjuarai Ligue 1 tiga kali beruntun (2003-2005). Sedangkan Giresse lebih populer kala menjadi pemain.Pria 57 tahun itu merupakan satu dari kuartet kenamaan lini tengah Prancis bersama Michel Platini, Jean Tigana, dan Luis Fernandez.(dns/aww)

Eto’o


worlD soccer

Pontianak Post l Rabu 13 Januari 2010

11 4 Man. City v Blackburn Rovers 1

Perkiraan Pemain

Juventus v Napoli

Juventus (4-4-1-1) 13-Manninger (g); 2-Caceres, 33-Legrottglie, 3-Chiellini, 6-Grosso; 7-Salihamidzic, 4-Melo, 8-Marchisio, 29-De Ceglie; 28-Diego, 11-Amauri Pelatih : Ciro Ferrara Napoli (3-4-3) 26-De Sanctis (g); 14-Campagnaro, 28-Cannavaro, 2-Grava; 11-Maggio, 23-Gargano, 5-Pazienza, 6-Aronica; 17-Hamsik, 19-Denis, 7-Lavezzi 96-Contini Pelatih: Walter Mazzarri

Ezequiel Ivan Lavezzi, Napoli

Amauri Carvalho, Juventus

Tekanan Kian Berat TURIN - Kekalahan telak 0-3 dariAC Milan di pekan ke-19 Serie A Liga Italia membuat tekanan kian berat di pundak allenatore (pelatih) Juventus Ciro Ferrara. Belum lagi beberapa nama pelatih sudah mengapung sebagai penggantinya. Bukan situasi yang ideal bagi Ferrara untuk mempersiapkan Nyonya Tua (julukan Juve) bertarung melawan Napoli di Olimpico, Turin, di babak 16 besar Coppa Italia, dini hari nanti (Siaran langsung Telkomvision pukul 02.45 WIB). “Saya sudah tekankan sebelumnya dan saya akan bertahan. Saya tak akan meninggalkan kapal dalam situasi seperti ini. Saya harus fokus untuk mengubah tren negatif ini. Kami harus bisa saat melawan Napoli,” kata Ferrara, kepada Sky Sport.

Boleh saja Ferrara tetap percaya diri, tapi ada sederet problem yang harus dia atasi selain jebloknya mental tanding Giargio Chiellini dkk. Dia kehilangan sederet pilar penting, yang terbaru ada cedera yang menimpa Christian Poulsen. Kondisi itu membuat opsi di lini tengah kian tipis karena Mohamed Sissoko sedang membela timnas Mali di Piala Afrika 2010 dan Sebastian Giovinco serta Mauro Camoranesi cedera. Selain di lini tengah, masih ada beberapa pemain yang belum pulih. Di lini depan, opsi tersisa adalah Amauri yang paling fit, sedangkan Vincenzo Iaquinta dan David Trezeguet masih cedera serta Alessandro Del Piero belum pernah bermain sebagai starter. Kiper Gianluigi Buffon juga belum bisa bermain.

Problem besar bagi Juve lantaran Napoli sedang berada pada puncak permainannya selama musim ini. Sempat terseok-seok pada awal musim ketika masih dibesut Roberto Donadoni, kini di tangan Walter Mazzarri, Napoli tampil gemilang.Partenopei (julukan Napoli) belum pernah menelan kekalahan dalam 12 pertandingan di SerieA.Alhasil, Paolo Cannavaro dkk kini bersaing di zona empat besar Serie A Liga Italia. Mereka bahkan punya koleksi angka yang sama dengan Juve (33 poin). Sudah begitu, Napoli punya catatan bagus saat bersua Juve pada paro pertama musim ini di Olimpico, Turin, 31 Oktober lalu. Ketika itu mereka menang 3-2 atas Juve. Kalau tidak waspada, Juve bisa tersingkir dari Coppa Italia. ”Bagaimanapun Juve tetapkan tim besar dan tangguh. Justru situasi seperti ini

Head to Head 31/10/09 Juventus v Napoli 28/02/09 Juventus v Napoli 18/10/08 Napoli v Juventus 16/03/08 Juventus v Napoli 27/10/07 Napoli v Juventus

2-3 1-0 2-1 1-0 3-1

Di Atas Kertas Juventus sedang berada dalam situasi tertekan. Tidak akan mudah bagi mereka mengalahkan Napoli yang sedang on fire. Apalagi, dalam bentrok terakhir kedua tim di Turin, awal musim ini, Juve dipermalukan Napoli 2-3. Asian Handicap Juventus v Napoli

0 : 1/4

bakal membuat mereka lebih berbahaya. Tugas kami lebih berat daripada saat bertemu mereka pada awal musim ini,” ujar Marek Hamsik, gelandang Napoli, seperti dilansir Goal. Kalau Juve kembali kalah, maka mereka dipastikan tersingkir dari Coppa Italia. Tentu saja itu bisa menjadi pukulan kedua bagi Juve setelah sebelumnya sudah tersingkir dari Liga Champions lantaran kalah dari Bayern Munchen (8/12). (ham)

The Citizens Sodok Empat Besar MANCHESTER - Performa Manchester City di tangan Roberto Mancini patut diacungi jempol. The Citizens (julukan City) terus melanjutkan tren kemenangan dan kini mereka sudah menjadi penghuni zona empat besar Premier League. Bermain di City of Manchester Stadium, markas City, tuan rumah tampil dominan dan menang telak 4-1 atas Blackburn Rovers 4-1 (2-0), kemarin dini hari. Striker asal Argentina Carlos Tevez mencetak hat-trick pada menit ke-7, 49 dan 90. Satu gol lainnya diceploskan Micah Richards (39’). Gol itu bermula dari aksi memukau Richards yang menggiring bola sejauh 80 meter dan melepas umpan kepada Benjani Mwaruwari. Sepakan Benjani mengenai tiang gawang dan bola muntah disambar Richards. “Malam yang hebat bagi kami. Carlos Tevez bermain sangat baik. Namun, saya kecewa karena kebobolan satu gol. Itu pemberian. Sangat penting bagi pemain untuk berkonsentrasi sepanjang laga,” ujar Roberto Mancini, manajer City, seperti dilansir Telegraph. Ya, City kebobolan satu gol, setelah kesalahan Vincent Kompany yang salah mengontrol bola di area pertahanan. Akibatnya, bola liar pun disambar Morten Gamst Pedersen dan sukses menaklukkan kiper Shay Given (71’). Suntikan tiga angka tersebut membuat City terdongkrak ke posisi empat klasemen dengan koleksi 38

poin dari 20 pertandingan. Mereka unggul satu angka atas Tottenham Hotspur yang berada di posisi kelima dengan 37 poin. ”Saat ini jangan terlalu bangga dengan hasil di klasemen sementara. Belum penting saat ini, masih ada 17 laga tersisa dan kita akan lihat nanti apa yang akan terjadi. Tim ini tidak boleh kehilangan konsentrasi,” kata mantan pelatih Inter Milan itu. Di sisi lain, manajer Blackburn Sam Allardyce mengakui keunggulan lawan. ”Tidak ada alasan bagi City untuk tidak menempati posisi empat besar. Mereka kehilangan beberapa pemain penting dan tetap saja berada di posisi empat,” puji Allardice, seperti dilansir Sportinglife. Apalagi, lanjut dia, musim ini beberapa tim papan atas sedang tidak berada pada penampilan terbaik. ”Beberapa klub besar tidak bermain dalam standarnya. Liverpool dan Manchester United tidak seperti biasanya,” kata Allardyce. (ham) Statistik Pertandingan Man City Blackburn 5 Tembakan ke Gawang 4 13 Tembakan Melenceng 6 6 Penyelamatan 7 1 Offside 0 8 Sepak Pojok 3 2 Kartu Kuning 2 - Kartu Merah 11 Pelanggaran 10 46% Penguasaan Bola 54 %

Genoa v Catania

Tamu Penuh Dendam GENOA - Dalam jangka waktu tidak lebih dari satu pekan, dua kali Genoa harus meladeni Catania di Luigi Ferraris. Setelah sukses membekuk Catania 2-0 (10/1) di Serie A Liga Italia, Genoa kembali bersua lawan yang sama di pentas Coppa Italia. Ya, Genoa dihadang Catania pada babak 16 besar Coppa Italia. Bagi Catania, laga dini hari nanti, merupakan peluang mereka membalas dendam atas kekalahan tiga hari sebelumnya (Siaran Langsung Telkomvision pukul 00.30 WIB).Allenatore (pelatih)

Catania Sinisa Mihajlovic tentu saja tidak ingin menelan kekalahan beruntun menghadapi lawan yang sama. “Kami sudah belajar dari kesalahan sebelumnya. Kami harus lebih tenang,” ujar pelatih asal Serbia itu, seperti dikutip Goal. “Kami juga menyadari atmosfer di Marassi (sebutan Luigi Ferraris) kerap membuat tim tamu tertekan. Kami telah merasakannya. Seharusnya para pemain tidak perlu takut dengan tekanan itu. Meski Genoa memang kerap bagus di kandang,”

lanjut dia.Kubu Catania cukup percaya diri lantaran sejatinya mereka mampu mengimbangi permainan Genoa saat bertarung pada pekan ke-19 Serie A. Sayang, kartu merah yang diterima bek Catania Giuseppe Bellusci membuat mereka tidak seimbang. Apalagi, Mihajlovic juga diusir dari lapangan karena dinilai terlalu keras melayangkan protes. “Kami tidak ingin melakukan pembelaan, tapi kalau saja 11 melawan 11, pertandingan akan berakhir imbang,” kata Mihajlovic.

Perkiraan Pemain

Nah, karena itulah Catania datang dengan motivasi berlipat serta ambisi membalas dendam atas kekalahan sebelumnya. “Kami memiliki kesempatan membalas mereka di Coppa Italia dan kami akan kalahkan mereka,” koar Mihajlovic. Tentu saja tidak akan mudah bagi Catania mengalahkan Genoa di Luigi Ferraris. Selama musim ini hanya Inter Milan pada laga Serie A dan Valencia di Europa League yang mampu mengalahkan Genoa di hadapan publiknya.(ham)

Genoa (4-3-3) 32-Amelia (g); 15Papastrathopoulos, 25-Biava, 26-Bocchetti, 4-Criscito; 20Mesto, 77-Milanetto, 28-Juric; 8-Palacio, 14-Sculli, 19-Suazo Pelatih : Gian Piero Gasperini Catania (4-3-3) 21-Andujar (g); 22-Alvarez, 6-Silvestre, 14-Bellusci, 33Capuano; 13-Izco, 5-Carboni, 27-Biagianti; 7-Mascara, 15Morimoto, 25-Martinez Pelatih : Sinisa Mihajlovic Asian Handicap Genoa v Catania 0 : 3/4

REUTERS/Phil Noble

berebut bola: Carlos Tevez (kanan) berebut bola dengan Christoper Samba (Blackburn) dalam laga kemarin (11/1).


GAME ANIME

12 Games of the Year 2009

Deretan Prestasi di Masa Sulit TAHUN 2009 kemarin merupakan tahun yang sulit bagi industri video game. Krisis keuangan global mengurangi daya beli masyarakat, sehingga pasar game pun ikut menyusut. Game Dragon Quest IX, misalnya, terkena imbas sehingga penjualannya tidak setinggi seri sebelumnya, meski masih tetap mampu mencatatkan diri sebagai salah satu game terlaris sepanjang sejarah. Untungnya, krisis ini tidak mengurangi kreativitas para produsen game untuk melahirkan game berkualitas tinggi. Ini berkat kompetisi yang ketat, di

mana tidak ada pihak yang ingin tertinggal ketika nantinya krisis ini mereda. Ditambah faktor psikologis, yaitu peran video game sendiri yang dibutuhkan sebagai hiburan oleh mereka yang sedang didera krisis. Karena itulah, kita tetap bisa menikmati berbagai game berkualit a s prima. Seperti biasa, deretan game terbaik yang dirilis sepanjang tahun 2009 akan dipajang di sini. Dibandingkan daftar tahuntahun sebelumnya, perubahan kali ini adalah dihilanGames Terbaik Nintendo DS gkannya kategori game PlayStation2 dari daftar, 1. Dragon Quest IX karena jumlah game yang 2. Kingdom Hearts 358/2 Days layak dinilai terlalu min3. Zelda no Densetsu: im. Dengan alasan yang Daichi no Kiteki sama, kategori iPhone 4. Mario & Luigi RPG 3 juga belum ada. 5. Mugen Kouro Nah, silakan menyimak

dan membandingkannya dengan pilihan pembaca masingmasing. Atau bisa juga dijadikan referensi untuk mencicipi game yang belum sempat tersentuh tahun lalu. (ray) Dragon Quest IX (DS) Pada tahun 2004, Dragon Quest VIII terpaksa mengalah jadi runner-up di bawah Metal Gear Solid 3. Kini, Dragon Quest IX tak terbendung, terutama karena Metal Gear Solid 4 sudah dirilis (dan menang) tahun lalu. Tapi, ini tetap bukan kemenangan yang mudah. Square Enix telah melakukan pertaruhan yang besar dengan memindah serial ini dari mesin home-system ke mesin portabel. Para penggemar harus beradaptasi dengan penurunan kualitas graďŹ s dari PlayStation2 ke Nintendo DS. Untungnya, segala aspek yang membuatnya jadi serial RPG nomor wahid tetap bisa dinikmati, yaitu cerita simpel menuju petualangan seru, yang dibawakan dengan sistem permainan yang kompleks dan adiktif. Ditambah fitur baru kebebasan kustomisasi karakter dan permainan multiplayer secara online. Serta jangan lupa variasi sistem pengendalian andalan Nintendo DS.**

Pontianak Post Rabu 13 Januari 2010

Perang Terakhir Inuyasha KETIKA serial anime Inuyasha naik tayang pada 16 Oktober 2000 di Yomiuri TV, Takahashi Rumiko masih berjuang mengerjakan manganya. Bahkan, setelah empat tahun mengudara, manganya tak kunjung kelar. Karena ingin menjaga kesetiaan alur dengan versi manga, Sunrise menghentikan produksi Inuyasha pada episode ke-167. Lima tahun kemudian, Sunrise kembali menghidupkan karakter hanyou anjing (makhluk setengah siluman, Red) itu. Kali ini, judulnya diberi embel-embel Kanketsuhen (The Final Act). Mulai 3 Oktober tahun lalu, petualangan Inuyasha bisa disaksikan lewat layar Yomiuri TV. Hingga tulisan ini diturunkan, Inuyasha telah ditayangkan sebanyak 15 episode. Hari saat Inuyasha harus berhadapan dengan musuh bebuyutannya, Naraku, sudah di depan mata. Untuk menghadapi si iblis licik yang semakin kuat itu, Inuyasha dkk mau tak mau harus menyiapkan mental dan -tentu saja- senjata rahasia. Trik Naraku untuk memperdaya Inuyasha semakin kreatif. Namanya juga Naraku, dia punya sejuta akal bulus yang berkalikali nyaris membuat Inuyasha dkk terjebak. Misalnya, ketika Naraku menggoda Kagome dengan ilusi agar membenci Inuyasha dan Kikyou. Salah satu pukulan terbesar bagi Inuyasha adalah ketika kekasihnya, Kikyou, sekali lagi dibunuh Naraku. Menjelang detik kematiannya, Kikyou berhasil menanamkan harapan terakhir di shikon no tama (bola empat arwah, Red). Beban pun dilimpahkan Kikyou kepada sosok reinkarnasinya, Higurashi Kagome, yang mulai dilanda dilema. Pertanyaan Inuyasha

menggugah kesadaran Kagome bahwa dunia Inuyasha bukanlah dunianya. Terlebih, cinta Inuyasha kepada Kikyou masih begitu kuat. Cobaan pun menimpa pasangan Sango dan Miroku. Sango sempat kehilangan hiraikotsu, senjata andalannya, namun berhasil mendapatkannya kembali. Bahkan, kini hiraikotsu punya kemampuan baru. Miroku harap-harap cemas karena racun yang ditanamkan Naraku di tubuhnya semakin meluas. Racun itu menjalar setiap kali Miroku menggunakan jurus kazaana (lubang angin, Red). Bila racun mencapai jantung, tamatlah riwayat Miroku. Si mungil dalam rombongan Inuyasha, Shippo, tak kalah resah. Sebagai anak siluman rubah, Shippo masih harus menjalani uji ke-

naikan level yang pastinya tak mudah dilalui. Kouga si siluman serigala telah kehilangan dua senjata andalannya, kaki yang cepat dan gouraishi warisan nenek moyangnya. Shikon no kakera di kakinya bisa direbut Naraku. Kini, Kouga hanya bisa mengandalkan kemampuan bela diri. Sementara kakak Inuyasha, Sesshoumaru, terus berkelana memburu Naraku dengan agenda tersendiri. Sesshoumaru yang awalnya dingin dan tak berperasaan perlahan menunjukkan perubahan yang membuat ibu kandungnya terkejut. Bagaimanakah hasil akhir pertarungan ďŹ nal Inuyasha dkk versus Naraku dan antek-anteknya? Dunia manakah yang akan dipilih Kagome, dunianya atau dunia Inuyasha? (ran)


Pontianak Post l Rabu 13 Januari 2010

Aura Kasih

Suka yang Ekstrim Di balik penampilannya yang fenimim, penyanyi Aura Kasih rupanya suka olahraga yang ekstrim. Salah satu olahraga yang bikin ia kepincut adalah terjun payung. Sayang, keinginan itu belum terwujud lantaran Aura masih takut ketinggian. ”Sebenarnya pengen, tapi aku nggak berani. Aku takut ketinggian,” kata Aura Kasih, saat ditemui di studio RCTI, kemarin. Suatu saat, finalis Miss Indonesia 2007 ini berjanji mewujudkan keinginannya terjun payung meskipun hanya mengandalkan satu gaya. “Sebenarnya aku nggak berani yang ekstrim-ekstrim. Tapi kalaupun mau nyoba, paling sky diving (terjun bebas-red),” ujar Aura. Jika ada kesempatan, ia juga ingin membuat soundtrek untuk lagunya di olahraga itu. “Pengen sih , cuman belum ada ada lagu yang cocok untuk di jadikan soundtrek atau buat video klipnya,” tambah cewe yang sempat di isukan pacaran dengan Pasha Unggu itu. Sebelum terjun payung, pelantun Mari Bercinta akan mengasah keterampilannya lewat olahraga paralayang. Paralayang adalah olahraga terbang bebas dari sebuah lereng bukit atau gunung yang memanfaatkan angin dengan menggunakan pesawat kecil. “Tapi kalau boleh milih aku sebenarnya lebih suka travelling ketimbang olahraga ekstrim,” pungkasnya. (fjr)

&

show

JESSICA Iskandar tengah getol-getolnya melakoni profesi baru sebagai seorang presenter. Belakangan ini, wajah cantik Jessica kerap wara-wiri menemani pemirsa lewat sebuah program tayangan musik di salah satu TV swasta. “Sebenarnya, dari coba-coba aja ngambil tawaran jadi presenter, sekarang malah enjoy jadi senang aja ngejalaninnya,” ujar Jessica saat ditemui di Studio ANTV, Cawang, baru-baru ini. Chika, panggilan akrabnya, mengaku senang ketika menjalani syuting sebagai presenter. Selain hal baru, Jessica merasa menjadi presenter juga ternyata sangat menyenangkan. “Seru aja, selain krunya lucu-lucu, aku juga dikasih kebebasan untuk ngebanyol apa aja,” ungkap dia. Saking seriusnya menjalani profesi baru sebagai presenter, Chika malah lupa dengan dunia akting yang telah melambungkan namanya. Cewek berambut panjang tersebut bahkan menolak beberapa tawaran sinetron yang datang kepadanya. “Nggak juga sih, kemarin pas akhir tahun juga sempet main buat FTV. Cuma emang sekarang waktunya emang ke presenter dulu,” terang dia. Bintang film Dealova menuturkan, dirinya sulit untuk menerima tawaran bermain sinetron lantaran waktunya tersita dengan profesi barunya itu. Selain itu, kata dia, tak mudah untuk mengatur waktu antara syuting live di studio dengan syuting di lokasi sinetron. ”Pasti susah banget bagi waktunya, apalagi sekarang aku kerja untuk acara yang harus live terus setiap hari,” pungkasnya. (cr-gie)

Selebritas

Jessica Iskandar

Nyaman Jadi Presenter Okie Agustina Kangen Masa Lalu Mungkin sebagian orang mengira bahwa Pasha dari dulu sudah kaya, namun sayangnya hal itu tidak benar. Dulu sebelum terkenal, pasha rela melakukan apa saja agar bisa makan dengan sang istri. Saat awal menikah dengan Okie, Pasha tidak memiliki apa-apa. Ia pun harus berjualan baju untuk menyambung hidup dengan sang istri. “Dulu dia pernah jualan baju yang untungnya paling cuma Rp5000 atau Rp10000, selain itu juga buka counter pulsa dan yang beli juga anak-anak

Ungu aja,” ucap Okie Agustina saat dihubungi kemarin. Kini Pasha telah hidup serba kecukupan dengan popularitasnya dari band Ungu, membuka kafe di Bandung, hingga punya mobil mewah. Seakan Pasha tak ingin kembali seperti dulu. “Itu sudah masa lalu, biarlah menjadi kenangan. Sekarang kita mencoba hidup di jalan masing-masing. Bisa dilihat sekarang, dia sudah bisa hidup enak dan haruis disyukurinya” ujarnya. (IMO)

13

Avatar Masih Tak Tergoyahkan LOS ANGELES - Avatar masih perkasa. Film yang bercerita tentang perjuangan makhluk biru setinggi sepuluh kaki, penghuni Planet Pandora, melawan nafsu ekspansi manusia tersebut tetap merebut hati penikmat film. Selama empat minggu berturut-turut, Avatar merajai box office. Pekan ini, Avatar mencatat pemasukan USD 48,5 juta (Rp 443 miliar) dan menjadi pemuncak di AS dan Kanada. Bila ditotal dengan pendapatan sebelumnya di seluruh dunia, kini Avatar telah mencatat pendapatan USD 1,34 miliar (Rp 12,2 triliun) dan menjadi film terlaris kedua sepanjang masa setelah Titanic. Sedangkan pendapatan domestik mencapai USD 429 juta (Rp 3,9 triliun). Torehan itu menjadikan film garapan James Cameron tersebut sebagai film keenam terlaris di pasaran sepanjang masa. Dalam waktu 24 hari, Avatar menumbangkan rekor pendapatan Transformers: Revenge of the Fallen yang menjadi nomor satu pendapatan pada 2009. Selain itu, Avatar hanya butuh

USD 100 juta (Rp 960 miliar) lebih sedikit untuk mengalahkan rekor pendapatan domestik The Dark Knight USD 533 juta (Rp 4,8 triliun). Saat ini, The Dark Knight menjadi nomor dua terlaris sepanjang masa di pasaran domestik AS. “Kami yakin akan menumbangkan semua rekor secepatnya. Film ini masih akan lama bertahan di bioskop dan kami yakin animo masyarakat masih tinggi,” kata Kepala Distribusi 20th Century Fox Bert Livingston sebagaimana dikutip Associated Press. Urutan kedua dalam box office masih diduduki Sherlock Holmes. Namun, pendapatannya jauh di bawah Avatar, yakni USD 16,6 juta (Rp 151 miliar) akhir pekan kemarin. Sementara itu, film baru yang diperkirakan menggebrak adalah film vampir buatan Lionsgate, Daybreakers. Pada pekan perdana, pemutaran film tentang dunia yang dikuasai vampir itu mendulang USD 15 juta (Rp 137 miliar). Film tersebut duduk di posisi keempat box office setelah Alvin and the Chipmunks: The Squeakquel. (ayi)


14

Pontianak Post

Rambu-Rambu

Rabu 13 Januari 2010

Duh… Kenapa sih?

Attitude Cinta

B

N

anyak hubungan cowok dan cewek terasa ruwet karena si cowok nggak tahu kemauan cewek dan begitu juga sebaliknya. Hmmm…. Apakah kamu sedang dalam situasi ini? Masalah perasaan memang sensitif, apalagi kalau pacarmu sendiri yang bikin ulah. Akibatnya, timbullah pertengkaran mulai dari yang kecil sampai besar. Supaya hubunganmu dengan si dia tetap stabil, ini dia beberapa fakta yang harus kamu ketahui!

GGAK cuma lalu lintas saja yang butuh ramburambu. Biar nggak terjadi pelanggaran dalam hubungan pacaranmu, kamu juga wajib menaati rambu-rambu yang berlaku. Ada beberapa poin penting yang harus diperhatikan agar hubunganmu dengan sang pacar bisa makin lancar. Ready to know?

Buang stempel jelek

Benar sekali, kamu nggak boleh mencap pacarmu sembarangan. Bukan dengan menempelkan label ke badannya lho! Tapi mengubah persepsi negatif kamu ke pacar. Apalagi kalau sampai menjelek-jelekkan pacar di depan orang lain. Itu harus benar-benar kamu hindari. Kalau toh memang merasa ada yang nggak sreg tinggal bilang langsung unek-unekmu itu ke pacar. Bukannya malah sounding ke khalayak umum. Itu sih namanya nggak menghargai.

Kejarlah daku, kau kutangkap

Suka sebal dengan si dia karena saat kalian berantem, kamu pergi meninggalkannya dan dia tidak mengejarmu? Sabar dulu. Cowok harus diberi penjelasan tentang segala hal. Kalo akal sehatnya bisa menerima, maka dia berubah.

Stop Sidak Barang Pacar

Handphone, dompet, dan laptop. Barang-barang itu bisa jadi pemicu pertengkaran. Misalnya saat kamu menemukan SMS dari cewek, atau folder berisi foto-foto aneh. Padahal belum tentu itu seperti yang kamu sangka. Hm, terlalu banyak tahu kadang nggak baik. Lebih aman jadi orang yang nggak tahu apa-apa. So, bunuh kuat-kuat keinginan menjajah area pribadi pacar. Selain bikin pacar keki, juga malah bikin kamu makan hati. Bayangkan kalau barang-barangmu yang diperiksa pacar. Nggak suka kan?

Drama queen

Berhenti Ngeluh Soal Bentuk Tubuh

Emosi kamu yang terlalu berlebihan dalam menanggapi sesuatu hal, misalnya curhat ke pacarmu sambil menangis, akan membuatnya berpikir bahwa kamu aneh. Saking seringnya melihatmu nangis, dia bisa kebal.

Hindari Terlalu Patuh

Cemburu buta

Ngerasa gendut? Badan makin melar? Pilih tempat curhat yang paling OK. Sahabat-sahabatmu misalnya. Jangan melulu mengungkit masalah berat badan di hadapan pacarmu. Iya sih, dia memang super pengertian. Tapi lama-lama dia akan bosen dan sebel sama kamu. Ingat deh, dia itu memilih kamu apa adanya. Kalau dia saja nggak pernah protes, kenapa juga sih kamu yang mesti ribut.

Sebagian cewek sulit memberikan kepercayaan buat cowok. Hal ini bisa jadi hama yang merusak bunga-bunga cintamu. Tambahkan terus kepercayaan pada pasanganmu agar rasa percaya di dia padamu juga semakin bulat.

Amor nggak ngajarin kamu jadi orang yang doyan membantah. Tapi juga bukan berarti lantas kamu kehilangan pendirian kan. Boleh-boleh saja sesekali minta saran pacar. Atau menuruti apa yang dia minta. Tapi, perhatikan batasannya. Masa sih untuk hal kecil saja kamu nggak bisa memutuskan sendiri? Begitu juga dengan jadi pacar yang mau diatur ini itu. Wajarnya saat jadian berarti dia mau menerimamu sepaket dengan kekurangan dan kelebihamu. Jadi dia nggak boleh dong seenaknya mengubah kamu.

Surprise

Turunkan Kadar Cemburu

Inti dari berpacaran memang keseimbangan saling memberi dan menerima. Sikapmu yang selalu menuntut sering bikin bingung cowok. Padahal bukan cuma cewek saja loh yang ingin mendapat perlakuan special, cowok juga berhak.

Cemburu bumbunya pacaran. Iya setuju, karena cemburu membuktikan kalau kamu masih peduli dengan dia. Eits, ada cemburu yang dilarang. Yaitu cemburu buta alias cemburu yang berlebihan. Percaya saja pada pacarmu kalau dia nggak bakalan macem-macem. Ketimbang kamu kepikiran melulu tiap kali pacarmu mau ngapa-ngapain. Toh kalau ternyata ada niatan buruk pasti terbukti dengan sendirinya. Sekarang kamu harus belajar menata hatimu. (*/det)

Mandiri = wajib

Sebenarnya sifatmu yang terlalu mengandalkan si dia agak menyusahkan. Mengingat kamu pacarnya, cowokmu pun enggan untuk bilang yang sebenarnya. Makanya, sesekali bikin si dia bangga bahwa kamu juga bisa diandalkan dong! (*/spc)

model : KEVIN & MEI (SANGGAR BORNEO) FOTOGRAFER : SHANDO SAFELA / LOKASI : STUDIO TEKNIK FOTO II GAJAHMADA

Ekspresi Sinyal Diterima

S

ALAH satu perbedaan antara cowok dan cewek terlihat dari cara merespons sesuatu. Cowok cenderung blak-blakan. Cewek lebih sering menyembunyikan isi hati. Dalam hati suka, tapi susah banget bilang iya. Itu nggak masalah. Sebenernya, kalian para cowok sudah bisa menebak apakah sinyal cinta kalian berbalas dari ekspresi yang ditunjukin cewek incaranmu. Perhatikan aja...

Pupil membesar

Nggak perlu bawa penggaris untuk mengukurnya. Hehehe. Cukup perhatikan saat kalian berhadapan. Semakin membesar pupilnya, itu berarti bahwa semakin antusias dia sama obrolan kalian dan sama... kamu. Perhatikan juga cara dia menatapmu. Kalau dia beberapa kali ketahuan curi-curi pandang, lalu serentak mengalihkan mata ke arah lain, selamat, dia tertarik padamu.

Sibuk benerin rambut

Pas kalian lagi ngobrol, dia sibuk benerin

rambutnya mulu. Memilin-milin rambut atau menata anak-anak rambut yang menjuntai. Bukan karena rambutnya berantakan atau ada lalat yang nemplok di situ. Tapi, ya iseng aja. Penyebabnya, tuh cewek nervous dan mencari pengalihan. Hohoho. Goin’ to the next step, deh.

Meremas jari

Satu lagi cara pengalihan nervous paling ampuh selain memilin rambut. Meremas jari. Yap! Coba perhatikan cewek yang berada di hadapanmu. Apakah tangannya nggak bisa diem dan dia melakukan kegiatan meremas-remas jari atau bahkan menggigiti kuku? Ada yang melakukannya karena emang kebiasaan. Tapi, Amor yakin, itu dilakukan karena dia mulai merasa ada “sengatan” di antara kalian.

Memainkan gelas atau sendok

Kamu dan dia terlibat obrolan cukup serius setelah makan. Bukannya menatapmu dengan wajar, dia malah lebih sering

menunduk sambil mainin gelas atau sendok di depannya. Nggak perlu takut diabaikan, justru itu dia lakukan untuk menutupi rasa tertariknya padamu. Sampai-sampai dia nervous tuh

Membasahi bibir

Di sela-sela ngobrol, dia cukup sering membasahi bibirnya sendiri. Bisa saja bibirnya memang kering (hehehe...) atau dia lakukan itu untuk menarik perhatianmu. Kadang, saking antusiasnya ngobrol, dia nggak sadar terus-terusan membasahi bibir.

Posisi duduk dan arah kaki

Saat kalian ngumpul bareng temanteman, lihat posisi duduknya. Kalau dia tertarik padamu, dia akan lebih memilih posisi berhadapan denganmu. Kalaupun tidak, kakinya mengarah padamu. Soalnya, dengan begitu, dia bisa leluasa memandangimu. Nah, apalagi namanya kalau bukan tertarik? **


METRO SPORT

Pontianak Post Rabu 13 Januari 2010

15 5DMDL 3LDOD 1DJD GL 6LQJNDZDQJ

BRI Siap Jadi Bapak Angkat Porti BERTAHAN: 0DUNLV .LGR Hendra Setiawan tetap GLSHUWDKDQNDQ sebagai ganda pria Pelatnas. Foto: Istimewa

Kompromi PB PBSI untuk Kido/Hendra JAKARTA - Keinginan Markis Kido/Hendra Setiawan untuk meninggalkan pelatnas PB PBSI tidak akan terwujud dalam waktu dekat. Induk organisasi bulu tangkis tanah air itu menegaskan akan mempertahankan ganda pria terbaik dunia itu. Caranya, mereka akan melakukan kompromi atas tuntutan Kido/Hendra. “Kami tadi (kemarin) sudah bertemu dan berbicara dengan mereka. Kami tegaskan bahwa Indonesia tetap membutuhkan tenaga mereka. Yang terdekat tentu untuk Piala Thomas,â€? ungkap Yacob Rusdianto, sekretaris jenderal (Sekjen) PB PBSI. Piala Thomas akan berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia pada 9-16 Mei 2010. Sebelum tampil di putaran ďŹ nal, Indonesia terlebih dulu berlaga di babak kualiďŹ kasi zonaAsia yang dihelat di Nakhon Ratchasima, Thailand, pada 21-28 Februari. Yacob menegaskan bahwa PB PBSI sudah memplot Kido/Hendra sebagai salah satu bagian tim Thomas Indonesia. Peraih medali emas Olimpiade Beijing 2008 tersebut kemungkinan besar bakal tetap diposisi sebagai ganda pertama. “Persiapan tidak terlalu panjang. Untuk itu, demi memudahkan pemantauan dan konsolidasi tim, kami tetap

menginginkan Kido/Hendra berlatih di pelatnas,� tandas Yacob. Agar Kido/Hendra bisa berlatih dengan nyaman di pelatnas, PB PBSI bakal memberikan beberapa dispensasi terkait program latihan mereka. Itu terkait dengan penyakit darah tinggi yang diidap Kido. Dia tidak bisa berlatih seperti penghuni pelatnas lain. “Program latihan tentu disesuaikan dengan kondisinya (Kido),� papar Yacob. Kido mulai mengalami gangguna kesehatan pada pertengahan tahun lalu. Saat itu Kido pingsan dalam sesi latihan di markas pelatnas di Cipayung. Kido sempat diistirahatkan hampir tiga bulan dari kejadian itu. Namun, pada SEA Games XXV/2009 Laos Markis/Kido masih menyumbangkan emas untuk Indonesia. Meski Kido mengidap sakit hipertensi, mereka masih menjadi ganda pria terbaik Indonesia. Di rangking BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia) pun, mereka masih nomor satu. Selain dispensasi program latihan, PB PBSI juga melakukan kompromi terkait dengan sikap mereka jika seandainya Kido kolaps di tengah pertandingan. Beberapa waktu lalu, PB PBSI menyebut hal itu sebagai tanggung jawab pemain bersangkutan. Kondisi itu mengecewakan Kido, dan menjadi

salah satu penyebab dia ingin mundur dari pelatnas. “PB PBSI tetap akan menjaga dia (Kido). Tanggungjawab tetap ada pada PBSI. Apa yang kami lakukan sebelumnya sebenarnya adalah upaya untuk mejaga dia,â€? lanjut Yacob. Terpisah, Kido/Hendra belum menentukan sikap. Sebab, dalam kerangka pikiran mereka belum terpikirkan untuk menarik surat pengunduran diri dari pelatnas. Mereka masih dalam posisi menunggu surat jawaban PB PBSI. “Tadi (kemarin) kami memang bertemu dengan pengurus. Namun, pembicaraannya lebih pada penuturan unek-unek kenapa kami mengundurkan diri. Karena itu, saya belum tahu harus berbuat apa dengan pernyataan Pak Yacob,â€? aku Kido. Namun, Kido cukup senang dengan sikap PBSI terkait tanggungjawab jika kelak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan menimpa dirinya di lapangan. Pun demikian dengan bakal adanya penyesuaian program latihan dengan kondisinya. “Tapi, untuk saat ini saya belum tahu harus bersikap apa. Yang jelas kami tetap siap untuk membela Indonesia. Termasuk di Piala Thomas. Bahkan, dengan berlatih di luar pelatnas, kami pun tetap siap,â€? sebut Kido. (ďŹ m/ang)

Pantau Kondisi Ridhuan-Purwaka MALANG - Kemenangan Arema atas Persema memakan korban. Dua pilar Arema, Muhammad Ridhuan dan Purwaka Yudhi, cedera dalam duel yang dimenangi Arema 3-1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu lalu (10/1) tersebut. Karena cedera itu, Ridhuan digantikan Zulkiy Syukur pada menit ke-84. Purwaka digantikan Irfan Raditya pada menit ke-64. Dalam latihan futsal di Tidar kemarin (11/1), Ridhuan dan Purwaka hanya menjalani latihan ringan. Ridhuan mengatakan, lutut kirinya terasa nyeri saat berlatih. Karena itu, dia menjalani terapi menjelang per-

temuan melawan Persebaya (16/1). Sebenarnya, Ridhuan cedera ketika membela timnas Singapura kontra Iran di Pra-Piala Asia (6/1). Cedera itu kambuh ketika meladeni Persema. Tapi, Ridhuan optimistis cederanya bisa sembuh sebelum bertemu Persebaya. Dia sangat berhasrat bisa turun saat timnya melawan Persebaya. Sedangkan Purwaka mengalami cedera paha. Sebenarnya, cedera mantan pemain Deltras tersebut terjadi saat latihan sebelum menghadapi Persema. Namun, cedera itu kambuh dalam derby Malang tersebut. Karena cedera itu, Purwaka harus menjalani terapi. Asisten pelatih Liestiadi menga-

takan, cedera Ridhuan dan Purwaka akan terus dipantau. Jika lekas pulih, mereka berpeluang turun melawan Persebaya. Sebaliknya, jika belum ďŹ t, mereka tidak akan diturunkan. Liestiadi menambahkan, pelatih Robert Alberts sangat menyesalkan tindakan Purwaka yang memijatkan kakinya yang cedera ke tukang pijat. Apalagi, tindakan itu tidak dikonsultasikan ke dokter tim Albert Rudianto. Robert menilai, tindakan itu tidak profesional. “Melawan Persebaya, kami tidak mau berspekulasi. Pemain yang main harus ďŹ t seratus persen,â€? ucap mantan pelatih PSMS Medan itu. (gus/yn/jpnn/diq)

PRIA : ‡ 0HQDPEDK XNXUDQ Alat VLWDO %HVDU 3DQMDQJ ‡ .XDW .HUDV 7ahan Lama ‡ Impoten Total Normal Kembali ‡ /HPDK 6\DZDW (MDNXODVL 'LQL

‡ .HQFLQJ 0DQLV ‡ 0DQL (QFHU WANITA : ‡ 0HQJHQFDQJNDQ menambah besar MAHAR Payudara Rp. 350.000 ‡ 0HQJREDWL 0DQGXO TDNSXQ\D .HWXUXQDQ ‡ Penglaris

RP RP RP RP RP RP RP RP

+DUJD .HUQHO .J : 5S WLGDN WHUPDVXN 331

,QGHNV ³.´ %

TIM PENETAPAN HARGA PEMDA TINGKAT I KALBAR

3DVWLNDQ Anda berobat pada Ahlinya TANPA EFEK 6$03,1* 3HUPDQHQ Semua $JDPD 8VLD %XNDQ Bahaya Kimia. 0HQJJXQDNDQ Ramuan TRADISIONAL disertai Penerapian \DQJ XQLN GDQ GLWDPEDK '2$

HARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK DI PONTIANAK MINGGU KE 1 JANUARI 2010 Komoditi

Harga Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

Doc Broiler FS/Ekor Broiler Hidup/kg Ayam Buras hidup/kg Daging Sapi/Kg Daging Babi/Kg Karkas Kambing/Kg Telur Ayam Ras/Kg

6.000,23.000,35.000,70.000,45.000,60.000,14.000,-

Pakan Petelur Stater/Kg Pakan Petelur Grower/Kg Pakan Layer/Kg Pakan Pedaging Starter/ kg Pakan Pedaging Finisher/kg Kulit Sapi / Kg Kulit Kambing / Lembar

NAMA BARANG

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

5.700,5.600,4.100,5.800,5.700,7.500,25.000,-

SATUAN

HARGA

Beras Lokal/Kampung Beras IR64 Gula Pasir Minyak Goreng Bimoli Minyak Goreng Curah Daging Sapi Murni Daging Ayam Ras Daging Ayam Kampung Telur Ayam Ras Susu Kental Manis Putih Cap Bendera Susu Bubuk Putih Cap Bendera Jagung Pipilan Kering Garam Beryodium Tepung Terigu Segitiga Biru Kacang Kedelai Mie Instan (Indomi Rasa Kaldu Ayam) Cabe Merah Besar (Biasa) Bawang Merah Ikan Asin Teri Kacang Hijau Kacang Tanah Ketelah Pohon Minyak Tanah Telur Ayam Kampung Cabe Keriting Bawang Putih

KG KG KG LITER KG KG KG KG KG KLG 400 GR/KTK KG 250 GR/BKS KG KG BKS KG KG KG KG KG KG LITER KG KG KG

6.150 6.675 10.250 12.250 8.000 70.500 20.000 31.750 16.040 7.825 24.925 4.025 900 7.125 8.500 1.175 27.000 11.250 46.250 13.750 12.250 2.375 3.000 29.350 35.000 15.500

Jl. Kom Yos Sudarso Gg MDPEX PHQWH 1R % 'HSDQ +RWHO -HUXMX

HP -DP :,% V G :,% 0DODP

%LVD GLEXNWLNDQ GL WHPSDW

ingin pasang iklan di... KET.

BAHAN KEBUTUHAN POKOK 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

MELAYANI PASANG SUSUK PUTAR GILING Hubungi : HOTEL JERUJU BARU

Harga

PERKEMBANGAN HARGA RATA-RATA BEBERAPA BAHAN POKOK PENTING DI KOTA PONTIANAK NO.

cara intens dengan pihak Unesa. Dia juga mengamini bahwa keberadaan pelatih ďŹ sik asal Surabaya lebih dapat membantu tim. Salah satunya mempermudah Persebaya menggunakan fasilitas milik Unesa. Yang jelas, baik buruknya dua pelatih ďŹ sik tersebut kini masih dipikirkan oleh manajemen. Sayang, pelatih Danurwindo terkesan tidak dilibatkan dalam hal ini. Padahal, mantan pelatih Persija tersebut memiliki banyak referensi atas pelatih fisik jempolan. Di antaranya, adalah pelatih ďŹ sik jebolan Universitas Negeri Jakarta. Selain itu, Danurwindo juga pernah bekerja sama dengan pelatih ďŹ sik papan atas, Satya Bagja. Keduanya sempat bahu membahu ketika menangani Pelita Jaya beberapa musim lalu. Meski demikian, Danur, sapaan karib Danurwindo, tidak mau ambil pusing. “Kalau saya ditanya perlu atau tidak pelatih ďŹ sik. Jelas, saya jawab perlu,â€? jelasnya. Namun, dia menyatakan bukan sembarang pelatih ďŹ sik yang seharusnya direkrut Persebaya. Untuk melatih ďŹ sik pemain sepak bola, dia menyebut seorang pelatih ďŹ sik harus punya pengalaman atau pernah mengikuti kursus tertentu. (uan/diq)

Mengatasi Pria & Wanita

PATOKAN HARGA .* 7%6 .(/$PA SAWIT PRODUKSI PETANI KALBAR SBB :

Komoditi

TINGGINYA rasio pemain absen karena cedera di putaran pertama membuat manajemen Persebaya mawas diri. Kini, mereka sedang berburu pelatih ďŹ sik untuk menghindari cedera pemain di masa mendatang. Manajer Persebaya Saleh Ismail Mukadar menjelaskan bahwa sejauh ini ada dua nama yang sedang diwacanakan utnuk menjadi pelatih ďŹ sik Persebaya. Mereka adalah pelatih ďŹ sik berkebangsaan Brazil, Stefano “Tecoâ€? Cugurra, serta pelatih ďŹ sik Unesa Sudarno. Nama Teco muncul karena dia sempat menjadi pelatih ďŹ sik Persebaya mulai musim 2005 sampai 2007 lalu. Ketika itu, Teco tetap pelatih ďŹ sik selama beberapa musim meski pelatih kepala di Green Force silih berganti. Teco sudah bersama-sama Mat Halil dkk ketika Jacksen F. Tiago menjadi pelatih. Bahkan, sampai pelatih kepala berganti pada Gildo Rodriguez dan Suhatman Iman, Teco tetap bertahan. Berangkat dari pengalaman tersebut, Teco lantas menjadi salah satu nama yang menggelinding. Bahkan, Saleh juga mengaku telah berkomunikasi dengan Teco. Di sisi lain, pelatih ďŹ sik Unesa, Sudarno juga diwacanakan. Namun, Saleh mengaku belum berbi-

THODK WKQ WHUEXNWL GL 3RQWLDQDN Ditangani Langsung Cucu Asli MAK IROT - MBA AJIS

Hasil Rapat Tim 3HQJNDMLDQ GDQ .HVHSDNDWDQ 3HQHWDSDQ +DUJD 7%6 .HODSD 6DZLW 3URGXNVL 3HWDQL .DOEDU %XODQ 'HVHPEHU

+DUJD &32 .J 5S WLGDN WHUPDVXN 331

Lirik Kembali Pelatih Fisik

Gelar Pengobatan ALAT VITAL

PENETAPAN HARGA TANDAN %8$+ 6(*$5 7%6

‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 7AHUN ‡ 8085 7$1$0$1 6 ' 7AHUN

dengan skor 6-5 melalui adu PONTIANAK—Hasil penalti. yang ditorehkan Klub SepaMelihat hal tersebutlah, kbola Porti asal Kota PonBRI Cabang Kota Pontitianak di ajang Piala Naga anak tergerak hati untuk di Singkawang beberapa menjadi bapak angkat bagi waktu lalu berbuntut manis. klub senior Kota Pontianak Salah satu perusahaan milik tersebut. “Kami sangat berpemerintah, Bank Rakyat terima kasih atas bantuan Indonesia Cabang Kota yang diberikan ini. Kami Pontianak, langsung memberharap bantuan ini terus berikan apresiasi. memotivasi kami untuk terus Selasa (12/01) bertempat Heru Setiadi memberikan yang terbaik di Markas Porti, Kampus Politeknik Negeri Pontianak, diserahkan bagi kemajuan sepakbola Kota Pontianak,â€? seperangkat kostum sepakbola oleh Pimpi- ujar manager tim Porti Mulyono yang nan Cabang BRI Pontianak, Heru Setiadi diaminkan oleh sang pelatih Sahril. Sementara pemain senior Porti yang ke manager Porti Mulyono. Penyerahan tersebut disaksikan beberapa punggawa juga hadir pada kesempatan tersebut, Ramli Porti, termasuk sang arsitek, Sahril dan Hajar mengharapkan bantuan yang diberikan oleh BRI tak berhenti sampai disini saja. kapten tim Herlis. “Kami harap bantuan yang kami beri- Dua set kostum diharapkan menjadi awal kan ini bisa bermanfaat bagi Porti dalam geliat BRI menjadi bapak angkat tim Porti. upaya untuk terus berprestasi gemilang “Ini motivasi buat kami. Kami berjanji akan di kancah sepakbola daerah ini,â€? kata terus mengukir prestasi,â€? ungkap Ramli Pimpinan Cabang BRI, Heru Setiadi saat Hajar wing back Porti. Hal serupa disampaikan oleh Herlis, menyerahkan bantuan tersebut. Menurut Heri, bantuan yang diberikan kapten tim Porti. Pria yang juga saat ini berdasarkan hasil pantauan langsung tim bekerja di BRI tersebut mengatakan, BRI terhadap prestasi yang ditorehkan dukungan dari BRI memang nyata. Tak Porti selama ini. Sukses di kejuaraan antar hanya di cabang sepakbola, tapi juga futklub PSSI Kota Pontianak beberapa waktu sal. “Di futsal beberapa waktu lalu, kami lalu, Porti kembali mengulang sukses di membawa tim Britama juga menjuarai ajang sepakbola bergengsi Piala Naga open turnamen futsal gelaran Aliansi di Singkawang. Di ďŹ nal anak-anak asuh Jurnalist Sport dan KONI Kalbar,â€? tanSahril ini menaklukan tim Gapensi Landak dasnya. (bdi)

Pontianak Post

Luar Negeri Kualitas A

Call aja...

disini...

735071 Sumber Data : Dinas Perindag Prop. Kalbar

DEPOSITO RUPIAH / DOLLAR AS BANK (Rp) Bank Panin

1 bulan (%) 8,00

3 bulan(%) 8,00

6 bulan (%) 8,00

12 bulan (%) 8,00

Bank Muamalat Bank Centradana Kapuas BPR Lokadana

-8.25 7,5%

-8.25 8.5%

-8.25 9,5%

-8.25 10,5% * (Nisbah utk Nasabah)

KAMI SIAP

DATANG Gedung GRAHAPENA Lt.2 Jl. Gajahmada No. 2 Pontianak


cmyk

TOTAL SPORT

16

Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

Serena-Safina Jaga Peluang

+

cmyk

Hasil NBA Kemarin WIB 101 Toronto Raptors 92 New Orleans Hornets 102 Atlanta Hawks 88 New York Knicks 87 Detroit Pistons 101 Milwaukee Bucks 94 Minnesota Timberwolves 89 Miami Heat 117 Cleveland Cavaliers

v Indiana Pacers 105 v Philadelphia 76ers 96 v Boston Celtics 96 v Oklahoma City Thunder 106 v Chicago Bulls 120 v Phoenix Suns 105 v Denver Nuggets 105 v Utah Jazz 118 v Golden State Warriors 114

+ AFP PHOTO / Frederic J. BROWN

+

SYDNEY - Serena Williams mengawali kiprah di musim kompetisi 2010 dengan manis. Dia tampil prima di babak kedua turnamen Sydney International kemarin (12/1). Petenis yang diunggulkan di tempat pertama itu hanya butuh 71 menit untuk mengakhiri perlawanan Maria Jose Martinez Sanchez dengan skor telak 6-1, 6-2. Kemenangan itu me­ngantar Serena ke perempat final. Di delapan besar itu, dia Serena Williams sudah ditunggu petenis kualifikasi Vera Dushevina. Itu bukan jaminan dia bakal mudah melangkah ke semifinal. Mengingat, banyak petenis unggulan yang gugur di babak pertama. Yakni Caroline Wozniacki (unggulan ke-4), Jelena Jankovic (7), dan Vera Zvonareva (8). Semuanya kandas di tangan petenis kejutan. Di babak kedua kemarin, giliran Svetlana Kuznetsova yang tumbang. Unggulan ketiga itu menyerah di tangan petenis Slovakia Dominika Cibulkova 5-7, 2-6. Kekalahan itu bukan hanya menghapus ambisi dia meraih trofi pertama tahun ini. Tapi juga membuat persiapannya menuju Australia Terbuka jauh berkurang. Namun, Serena meyakinkan bahwa dia tidak pernah menganggap remeh calon lawannya. “Saya tidak peduli siapa pun lawan saya. Saya pasti all-out, karena lawan saya juga pasti mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk mengalahkan saya,” terang adik Venus Williams itu sebagaimana dikutip Associated Press. “Di perempat final Safina nanti, saya menghadapi Vera Dushevina. Dia petenis yang bagus dan pernah masuk peringkat atas. So, siapa pun yang menjadi lawan saya pasti akan bermain seperti petenis nomor satu, khusus untuk satu hari itu saja. Apa pun alasannya,” papar Serena. “Tapi itu tidak masalah buat saya,” lanjutnya. Buat Serena, turnamen ini hanya pemanasan sebelum terjun di Australia Terbuka pekan depan. Seperti diketahui, grand slam awal tahun ini sering menjadi momok petenis Eropa danAmerika Serikat lantaran panasnya bukan main. Kontras dengan negara asal mereka yang masih musim dingin. Karena itu, Sydney cocok untuk beradaptasi dengan cuaca di Negeri Kanguru. Saat melawan Martinez-Sanchez kemarin, suhu mencapai 32 derajat celcius. Di sisi lain, unggulan kedua Dinara Safina butuh waktu lebih banyak untuk mengalahkan Agnieszka Radwanska. Petenis Polandia itu sempat menyulitkan Safina, terutama di babak pertama. Safina harus menempuh perjuangan selama 1 jam 47 menit untuk mengalahkan Radwanska dengan skor 7-5, 6-4. Perjuangan Safina cukup dramatis. Dalam 20 menit babak pertama, dia sudah tertinggal 0-5. Semua servisnya dipatahkan oleh Radwanska, dan dia sudah tampak hampir menyerah. Namun, sejak merebut game ke-6, dia tidak bisa dihentikan. Runner up musim lalu itu menyapu seluruh game tersisa, dan memenangi babak pembuka itu dengan 7-5. Dia pun lebih percaya diri memainkan babak kedua. “Saya sempat tertinggal lima angka. Tapi satusatunya masalah adalah saya kehilangan semuanya. Saya tidak bisa servis, tidak konsentrasi, tidak bisa mengembalikan pukulan. Semuanya tampak kabur,” ungkap Safina dalam wawancara dengan BBC Sport. ”Ketika saya akhirnya mendapat satu game, saya bilang kepada diri sendiri, ok, mari memulainya dengan cara yang sama,” jelas Safina. “Setelah mendapat momen seperti itu, selanjutnya semua jadi lebih mudah bagi saya,” lanjut wanita 23 tahun tersebut. Sebagaimana Serena, Sydney International adalah laga pertama Safina di tahun 2010. Dia absen di dua turnamen sebelumnya, Brisbane dan Auckland karena konsentrasi memulihkan diri dari cedera punggung yang mengganggu performanya musim lalu. Safina menyatakan puas dengan hasil comeback-nya di Sydney.Terutama, keberhasilan dia membalik skor fantastis di babak pertama.(na)

Catatan: Tuan rumah disebut terakhir

CEDERA: Carmelo Anthony (kanan) saat berhadapan dengan pemain Indiana Pacers tahun lalu. Anthony dibekap cedera di tahun 2009.

Saatnya Tancap Gas Anthony Comeback, Nuggets Bekuk Timberwolves DENVER - Denver Nuggets adalah salah satu tim yang melakukan start paling baik pada musim 2009-2010. Namun, rangkaian cedera yang dialami beberapa pemain bintang membuat mereka limbung. Sejak 18 Desember, tidak pernah mereka bermain full team. Badai cedera itu menerpa bintang utama seperti Chauncey Billups, Carmelo Anthony, sampai Chris Andersen. Plus beberapa pemain

reserve yang membuat pilihan pelatih Nuggets George Karl semakin minim. Setelah menunggu 12 pertandingan, kemarin WIB akhirnya Nuggets bisa turun full team. Bintang terakhir yang fit adalah Anthony. Top skor Nuggets itu sebelumnya absen lima laga karena cedera lutut. Anthony tampil impresif pada comeback-nya itu. Pemain yang turut mengantarkan Team

NBA

USA merebut emas Olimpiade Beijing 2008 itu menyumbangkan 24 poin untuk mengantarkan Nuggets mengalahkan Minnesota Timberwolves 105-94. ”Pada awal pertandingan, saya kebingungan menentukan apa yang bisa saya lakukan dan apa yang tidak,” keluh Anthony yang tidak mampu mencetak poin sampai delapan menit. ”Saat itu saya berusaha membuat jalan untuk menjadi bagian dari pertandingan,” tambahnya sebagaimana dilansir Associated Press. Loyo pada awal pertandingan, Anthony panas pada kuarter keempat. dari 24 poin yang dia dulang, sepuluh diantaranya di

kuarter penentu. Termasuk dua kali tembakan tiga poinnya yang membuat posisi Nuggets cukup aman sampai akhir laga. Dengan pulihnya Anthony, Nuggets siap tancap gas untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara wilayah barat. Saat ini mereka menduduki peringkat ketiga klasemen wilayah barat, terpaut 5,5 game dari Los Angeles Lakers yang memuncaki klasemen sementara. “Kami mendapatkan tambahan tenaga yang sangat besar dengan kembalinya dia (Anthony, Red),” kata Billups yang kemarin mendulang 18 poin dan sepuluh assist. Timberwolves yang sampai

pekan kesebelas ini masih terpaku di dasar klasemen sementara wilayah barat. Namun, mereka bukan lawan biasa bagi Nuggets. Musim lalu, Timberolves menjadi tim pertama yang memberikan kekalahan pertama kepada Nuggets di kandangnya, Pepsi Center. Itu mengakhiri 17 kemenangan beruntun Nuggets di Pepsi Center. ”Mereka menunjukkan semangat untuk tidak kalah lagi dari kami di kandangnya,” kata Kevin Love yang mendulang 20 poin plus 14 rebound untuk Timberwolves. “Mereka menjauh pada kuarter ketiga. Pada kuarter keempat, mereka terlalu jauh untuk kami kejar,” tambahnya.(na/ang)

Jangan Ada Air Mata SMA Negeri 7 Quota Tersisa 6 Tim PONTIANAK - Tekad menoreh tinta emas di Honda DBL Pontianak Post 2010, harus di ujudkan tim basket SMA Negeri 7 Pontianak. Dua tahun digelar Honda DBL Pontianak Post, Smunju julukan SMAN 7, belum mampu memboyong trophy paling tertinggi. Tim basket putra Smunju baru mampu menjadi runner up setelah ditaklukan SMA St Petrus Pontianak 2008. Sementara tim basket putri-nya harus di diskualifikasi. Pil pahit itu diterima menjelang partai final. Sebagai pengobat sedih atas peristiwa itu, beruntungnya tim yel-yel Smunju berhasil menoreh prestasi dengan menyambet juara I. Tak hanya itu, supporter Smunju juga terpilih sebagai supporter terbaik Honda DBL Pontianak Post 2008. Tahun 2009, Smunju yang hanya mengutus satu tim basket, kembali harus menelan pil pahit. Tim basket putra Smunju, kembali harus bentrok dan menelan kekalahan dengan tim basket putra SMA St Petrus. Menyakitkan

angga purdika/pontianak post

DBL : Pelatih tim basket SMA Negeri 7 Pontianak, Nur Setiayudi menerima bola basket berlogokan DBL dari Koordinator Divisi Event Organizer Pontianak Post, Budi Darmawan.

lagi, kekalahan itu persis di alami Smunju di babak penyisihan. Kepedihan itu sedikit terobati. Tim yel-yel Smunju berhasil menembus sampai final dan menjadi juara III. Akibat keberuntungan yang belum memihak Smunju, tak sedikit air mata para guru dan siswanya berlinang. “Tahun ini jangan ada air mata lagi untuk SMA 7. Ukir pretasi. Torehkan

tinta emas. Buat kami tersenyum bangga,” kata Aylina, Waka Humas SMA Negeri 7 Pontianak, saat memberikan sambutan singkat di acara roadshow Honda DBL Pontianak Post 2010, Selasa (12/1). PesanAylinakepadatimbasketnya itu, kontan mengundang tepuk tangan bergemuruh dari siswa yang hadir.Aylina tak sendiri hadir di acara roadshow itu.Aylina hadir

bersama Nur Setiayudi, Pembina sekaligus pelatih, Ali Romdhon, Pembina Osis, dan Sukamdi, Waka Kesiswaan. Dijelaskan Yudi, sapaan akrab arsitek tim basket Smunju, kalau saat ini tim basketnya sudah siap. Latihan-latihannya juga sudah rutin dilakukan. Yudi merasa gembira. Pasalnya tahun ini tim basket putrid-nya bisa kembali berlaga. Sebagai tanda pencabutan sanksi, kemarin tim basket putrid menerima bola basket yang berlogokan DBL. Penyerahan itu dilakukan Budi Darmawan, Koordinator Divisi Event Organizer Pontianak Post. “Kami senang tim basket putri Smunju bisa tampil kembali. Ini berkat perjuangan Pak Yudi,” kata Budi. Dijelaskan Budi, saat ini jumlah tim yang sudah mendaftar tercatat 42. Jadi quota yang tersedia tinggal 6 tim lagi. Budi berharap SMA yang tim basketnya sudah siap, jangan menunda pendaftaran. Tidak menutup kemungkinan, kata Budi, minggu ini pendaftaran di tutup meski waktu pendaftarannya sampai awal Februari.(wah)

Fernando Torres

Liverpool v Reading LIVERPOOL - Terseok-seok di Premier League dan tersingkir dari Liga Champions membuat kans Liverpool menyabet prestasi kian tipis. Tersisa Europa League dan Piala FA. Namun, itu pun tidak akan dilalui Liverpool dengan mudah. The Reds (julukan Liverpool) harus menjalani laga ulang (replay) di babak ketiga Piala FA. Mereka akan kembali bersua Reading, malam nanti, di Anfield, setelah pada bentrok sebelumnya Liverpool ditahan imbang 1-1 pada 3 Januari lalu. Baik Liverpool maupun Reading sama-sama memiliki kondisi fisik yang baik. Sebab, laga Liverpool melawan Tottenham Hotspur di Premier League (10/1) ditunda serta laga Reading melawan Newcastle United di Championhip (10/1) juga ditunda karena cuaca. Tidak berbeda dengan laga sebelumnya, manajer Liverpool Rafael Benitez bakal menurunkan pasukan terbaik yang dimilikinya. The Reds punya ambisi besar berprestasi di Piala FA setelah sulit meraih prestasi di Premier League musim ini. “Sebelum menghadapi mereka kami punya catatan bagus dengan dua kemenangan beruntun. Mental tanding juga bagus, tapi kami kesulitan lawan Reading. Kami harus bisa bermain lebih baik di laga nanti,” tutur Benitez, seperti dilansir Goal. “Ingat ini adalah Piala FA, di mana segalanya bisa terjadi. Tidak ada istilah tim besar selalu menang. Tanyakan saja kepada Leeds United tentang itu (Leeds kalahkan Manchester United). Namun, tim ini sedang percaya diri,” kata tactician asal Spanyol itu. Benitez dan Liverpool memang sedang berupaya agar di akhir musim ini mereka bisa meraih gelar. Gelar terakhir mereka adalah juara Piala FA pada 2006. Musim ini, seiring sulitnya persaingan di Premier League, Piala FA bisa jadi pelipur. “Saya masih ingat ketika menonton final Piala FA 2006 antara Liverpool dengan West Ham United, pertandingan yang menarik. Jose Reina, Steven Gerrard, dan Jamie Carragher mengatakan itu,” kata Fernando Torres, striker Liverpool. “Di negara ini, itulah gelar terpenting setelah Premier League. Jika kami menang, kami bisa tampil di Community Shield. Kemenangan bakal memberikan kebanggaan besar kepada kami. Kami juga masih berharap empat besar,” tukas Torres. Di sisi lain, karteker manajer Reading Brian McDermott menjelaskan, Championship tetap menjadi fokus utama mereka. Apalagi, saat ini mereka hanya berada dua setrip di atas zona degradasi. “Tapi, tetap saja kami akan habis-habisan,” kata McDermott. (ham)

+


Metropolis Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

Izin Alih Fungsi Keliru DPRD – Pemkot Rapat Bahas Aset Gajah Mada Mal PONTIANAK – Proses pemberian izin pengalihfungsian Gajahmada Mal di Jalan Hijas dinilai janggal. Sebab pengelola pertama masih memiliki utang senilai Rp560 juta. Hal itu terungkap saat DPRD Kota Pontianak menggelar rapat bersama Pemerintah Kota Pontianak, Selasa (12/1). Rapat dipimpin Ketua DPRD Kota Pontianak Hartono Azas itu membahas alih fungsi eks bangunan Gajah Mada Mal. Hadir Kadis Kebudayaan dan Pariwisata, Dinas Tata Ruang, dan PT Transeda Khatulistiwa sebagai investor. Wakil Walikota Pontianak Paryadi

diberi kesempatan pertama bicara. “Tahun 2008 pengajuan dari pemilik melakukan alih fungsi bangunan. Pemkot memberi peluang eks bangunan Gajah Mada Mal berubah fungsi jadi hotel. Syaratnya harus melunasi retribusi aset yang belum dibayar Rp560 juta. Desember 2009 telah dilunasi PT Putra Khatulistiwa,” kata Paryadi. Rapat berlangsung alot. Mayoritas anggota dewan mempertanyakan soal kepailitan Gajah Mada Mal. Erick S Martio, anggota Komisi A DPRD Kota Pontianak mencecar itu. Erick menyatakan pengalihan fungsi mesti melihat kronologis. “Kewenangan Pemkot untuk pelunasan utang sejauh mana. Harusnya investor baru bukan perwakilan yang datang. Bila ke depan seperti ini, maka rapat harus dihentikan,” kata Erick. Sabirin, staf Pengelolaan Aset Pemkot

Pontianak, mengungkapkan, “Hak Guna Bangunan Gajah Mada Mal telah dilepas kepada PT Transeda Khatulistiwa selama 30 tahun. Dengan demikian, bangunan menjadi milik investor, tapi tanah tetap milik Pemkot. Setelah masa waktu perjanjian habis, keduanya akan kembali menjadi milik Pemkot.” Ketua Komisi A DPRD Kota Pontianak Ardiansyah menuturkan, namanya aset dikontrakkan kepada pihak ketiga, HGB tidak sepantasnya menjadi agunan ke bank. Hal itu terjadi pada eks bangunan Gajah Mada Mal, yang diagunkan ke Bank Internasional Indonesia di Jakarta senilai Rp26 miliar oleh PT Putra Khatulistiwa. Menurutnya, pengontrak hanya mampu membayar Rp16 miliar. Ada tunggakan sebesar Rp10 miliar. “Takutnya sisa Ke Halaman 23 kolom 1

17

MUJADI/PONTIANAK POST

ALIHFUNGSI: Bangunan eks Gajah Mada Mal yang akan beralihfungsi dinilai penuh kerancuan.

PASAR

Tak Siap Hadapi ACFTA WAKIL Ketua DPRD Kota Pontianak Arif Joni Prasetyo menilai, Kalbar dan Indonesia belum siap menghadapi perdagangan bebas atau ASEAN China Free Trade Agreement yang gongnya telah dimulai sejak 1 Januari lalu. Pasalnya, hingga saat ini biaya produksi barang-barang yang ada masih sangat tinggi. Sementara, kesiapan daya saing masih jauh. Arif Joni Prasetyo Mulai dari suku bunga bank yang tidak kompetitif, biaya birokrasi dan ongkos transportasi karena infrastruktur tidak mendukung. ”Produk unggulan nyaris hanya dalam sektor pertanian, itupun yang menjadi unggulan hanyalah barang mentah dan bukan barang jadi,” ujar Politikus PKS ini. Oleh karena itu, sambungnya, pemerintah harus memberikan perlindungan pada sektor pertanian. Jika sektor pertanian dibebaskan, menurutnya, masyarakat yang hidupnya miskin Ke Halaman 23 kolom 1

donasi

Target Supadio Rp1,8 M Dinas Perhubungan Kubu Raya menargetkan pungutan donasi Rp1,8 miliar pada 2010. Kegagalan pungutan 2009 akan menjadi pelajaran berharga. ”Kita akan ubah sistemnya. Tahun lalu memang tidak maksimal. Tahun ini akan lebih kita efektifkan,” ungkap Zaini Umar, Kepala Dinas Perhubungan Kubu Raya, Selasa (12/1) seusai menghadiri dengar pendapat dengan DPRD Kubu Raya. Menurut dia, cara memaksimalkan pungutan donasi di Bandar Udara Supadio, tidak ada kata lain di samping gebrakan baru. Caranya mengandeng pihak ketiga untuk mengoptimalkan pemungutan donasi. “Sistem pungutan donasi oleh Dishubkominfo lalu sudah berusaha keras. Hanya saja memang belum optimal. Tahun ini kita akan libatkan

BEARING/PONTIANAKPOST

MISTERIUS: Jembatan Kapuas II yang biasanya lengang, kemarin dihebohkan dengan penemuan mayat di antara sela-sela besi penopang jembatan. Tewasnya pria yang belum diketahui identitasnya itu masih dalam penyelidikan kepolisian.

Ada Mayat di Jembatan Kapuas II PONTIANAK – Warga menemukan mayat tanpa identitas di kawasan Jembatan Kapuas II, kemarin yang tergeletak di tiang bagian pertengahan tepi jembatan. Posisi mayat menghadap ke arah sungai. Penemuan itu dilaporkan kepada polisi pada pukul 06.30. Menerima laporan itu, tim Reskrim Poltabes Pontianak langsung menuju ke lokasi kejadian. Namun polisi belum bisa memastikan apakah lelaki misterius itu tewas akibat tabrak lain atau korban pembunuhan. ”Kami belum bisa memastikan penyebab meninggalnya

korban. Kita masih menunggu hasil visum dan otopsi dari rumah sakit,” kata Sunario, kasat Reskrim Poltabes Pontianak. Mayat pria yang memiliki ciri tinggi 150 cm, memakai kaos putih dan celana jeans hitam. Umurnya diperkirakan 25 - 30 tahun. Polisi tidak menemukan tanda bekas penganiayaan pada tubuh korban. “Saat ini kami belum mengetahui sebab kematian mayat tersebut. Tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban, hanya luka lecet di bagian wajah dan ujung kakinya saja,” ujar sunario. Sejumlah anggota kepolisian menyisir

Coret Pos Anggaran Tak Efektif PONTIANAK - Badan Anggaran DPRD Kalbar diminta benar-benar selektif menyisir setiap pos anggaran dalam pembahasan RAPBD Kalbar tahun 2010. Jaringan Independen Masyarakat Sipil untuk Transparansi dan Akuntabilitas Pembangunan Indonesia Borneo Barat menemukan ada sejumlah alokasi anggaran yang tidak efektif pada pos sekretariat daerah yang memberikan alokasi anggaran senilai Rp348,7 juta di tahun 2009. Rinciannya yakni pengadaan kulkas Rp24.000.000, pengadaan mesin cuci Rp24.000.000,

Ke Halaman 23 kolom 1

Bekelit

lokasi kejadian. “Banyak kemungkinan bisa terjadi. Tapi saat ini kami terkendala karena identitas dan saksi yang belum kami temukan. Tapi pasti akan kita lakukan pengusutan lebih lanjut,” jelas Sunario.Saat ini, tambah Sunario, mayat tersebut telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkari untuk diidentifikasi. Berdasarkan keterangan dari dokter forensik, mayat tersebut diperkirakan telah meninggal lebih dari enam jam. “Diduga meninggalnya tadi malam (11/1), karena kalau sudah lama, tidak ada tanda-tanda bau busuk pada mayat,” kata Sunario. (wah)

untuk pembahasan peralatan dapur RAPBD 2010 agar Rp50.000.000, perjangan diulangi kemlengkapan dapur bali. Karena pada Rp34.500.000, penpenganggaran 2009 g a d a a n P C ( p e rditemukan sejumsonal computer) lah alokasi anggaran Rp100.000.000, yang tidak efektif,” printer Rp6.000.000, kata Indra Aminultempat tidur lah, Programme CoRp30.725.000, ordinator Advocacy dan gorden JARI Orwil Barat Rp79.500.000. Indra heran dan “Dahsyat! SekreIndra Aminullah bertanya-tanya, tariat Daerah perlu mesin cuci dan tempat tidur di adakah korelasi positif antara kantor? Ini peringatan terhadap tempat tidur, mesin cuci dan Badan Anggaran DPRD Kalbar Ke Halaman 23 kolom 1

Siswa SMPN 14 Singkawang Bertandang ke Graha Pena

Senang Baca Pontianak Post, Tertarik jadi Jurnalis Aku tak ingin mati muda, kata Chairil An­ war. Begitu Judul karya pujangga besar ini. Sebuah ungkapan yang sarat makna. Tan Malaka menyebut Semangat Muda. Perpaduan anyar dari karya ini bisa jadi jembatan bagi generasi penerus meng­ artikan masa muda untuk menggapai cita-cita. Melalui belajar tanpa henti

SUTAMI Pontianak

Ilustrasi kekes

SELASA (12/1) siang, tidak seperti biasa. Mulai pimpinan redaksi dan seluruh redaktur Pontianak Post menanti tamu dari jauh. Bukan Presiden bukan pejabat yang dinanti. Tapi pelajar Sekolah Menengah Pertama Negeri

MUJADI/PONTIANAK POST

SILATURAHMI: Rombongan SMPN 14 Singkawang saat berada di Graha Pena Pontianak Post.

14 Singkawang. Menggunakan tiga buah bus, rombongan datang pukul 12.00. Saat matahari di atas kepala. Menggunakan seragam kebesaran putih biru, antusias tampak dari senyuman lebar saat tiba di Graha Pena. Sebagai tuan rumah, Pontianak Post membalas kedatangan dengan senyum ramah sebagai tanda tak ingin kalah bersenyum. Didampingi 15 guru, satu per satu siswa SMP dari Singkawang masuk dengan tertib ke gedung yang di bilangan Jalan Gajah Mada ini. Mereka duduk lesehan secara rapi di lantai enam. Lima puluh sembilan siswa kelas IX SMPN 14 serius mendengarkan pemaparan dari Pimred Pontianak Post Salman. Suasana takjub tidak bisa disembunyikan dari wajahnya. Proses pembuatan berita sampai koran di tangan pembaca dikupas tuntas pimred di hadapan siswa. Ke Halaman 23 kolom 1


METROPOLITAN

22

Pontianak Rabu 3 Juni 2008 Pontianak Post Post Rabu 13 Januari 2010

Gaji Parlemen Belum Cair

lensa

Workshop Merancang Perda LEMBAGA Kajian Kebijakan Publik (LKKP) Kalbar akan menyelenggarakan workshop dan bantuan teknis ‘Merancang Peraturan Daerah (Perda) yang Efektif’ pada 14 - 16 Januari 2010. Menurut Rustam Hal­ im, ketua LKKP Kalbar, alasan workshop ini digelar karena sampai saat ini masih banyak perda baik di tingkat provinsi Rustam Halim maupun kabupaten/kota yang tidak efektif. Akibatnya, payung hukum tersebut tidak dapat diberlakukan dan diterapkan secara maksimal. ”Akibatnya aturan yang dibuat tidak efektif, demikian juga dengan pendapatan daerah tidak maksimal,” ujar Rustam. Dalam workshop dua hari itu menampilan instruktur berpengalaman di bidang perancangan perda, mulai dari kajian sosial, kebijakan publik, politik, ekonomi, kerangka yuridis, maupun terapan perda, se­hingga menjadi efektif.”Kita sudah undang pemkab/pemkot seKalbar, SKPD Provinsi (Kalbar), DPRD, dan komisi A DPRD provinsi, (komisi A DPRD) kabupaten/ kota, maupun BUMD,” katanya. (zan)

info

Annual Symposium STAIN PUSAT Studi Hukum dan HAM Program Studi Muamalah STAIN Pontianak yang diketuai Rahmat, mulai kemarin (12/1) hingga 14 Januari mendatang menggelar Annual Symposium on Law Studies. Kegiatan tentu saja dilangsungkan di Kampus STAIN Pontianak. Koordinator kegiatan, Syahbudi Natoras, mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk merespon fakta-fakta hukum selama 2009. Mereka sekaligus memberikan kontribusi pemikiran tentang penegakan hukum di Indonesia. Kasus-kasus yang dimaksud seperti kasus Bibit dan Candra, kasus Prita, skandal Bank Century, dan lainnya. ”Yang terpenting adalah melakukan proyeksi ke depan mengenai penegakan hukum dan HAM di Indonesia secara umum dan Kalimantan Barat khususnya,” kata dia. (sgg)

Sejumlah Anggota DPRD Mempertanyakan

MUJADI/PONTIANAK POST

DUA TAHUN: Komunitas sepeda onthel Sepok, sudah berusia dua tahun. Tadi malam mereka me­ngadakan syukuran di Musium Kalbar, dihadiri sejumlah pejabat.

Manfaatkan Internet Pasarkan Produk Bangun Geliat UKM di Kota Pontianak

PONTIANAK – Usaha Kecil dan Menengah (UKM) merupakan jenis usaha yang mampu bertahan di segala kondisi dan dapat berkembang menyesuaikan dengan keadaan. Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindag dan UKM) Kota Pontianak Badariah Bustami mengungkapkan hal itu. Menurut dia, berkembangnya UKM di Kota Pontianak saat ini tentunya membawa angin segar bagi pemerintah. Pasalnya warga yang selama ini lebih terpaku untuk mencari lowongan kerja sebagai karyawan, kini telah mulai beralih menjadi pengusaha kecil dengan mendirikan usaha sendiri. Upaya ini, menurut dia, dapat membantu pemerintah dalam mengurangi angka pengganguran. “Saat ini sudah ada ribuan UKM yang muncul di Kota Pontianak, mulai dari usaha di bidang makanan dan minuman, kerajinan, hingga cinderamata yang kualitasnya tidak kalah bagus dengan industri besar,” kata

mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak tersebut. Kepala Bidang Koperasi dan UKM Disperindag Suhartiningsih mengungkapkan bahwa usaha kecil di masyarakat telah berkembang dengan pesat. “Makanya dibutuhkan wadah yang dapat menampung produk-produk tersebut, agar bisa dipasarkan, makanya kami membentuk Koperasi Mahendra Aji Saroyo (MAS),” ujarnya. Koperasi yang dimaksud beralamat di Jalan Lawu bertujuan untuk memudahkan industri rumah tangga, memasarkan produk yang dihasilkan, mulai dari kerajinan, hingga makanan dan minuman. Selain koperasi Disperindag dan UKM juga sudah mempersiapkan sarana e-commerce yaitu sarana pemasaran melalui internet, di mana semua produk andalan dari dalam maupun dari luar Kota Pontianak mampu dipasarkan hingga ke luar kota. Bahkan bukan mustahil luar negeri. “Sistem e-commerce ini sudah mulai kami laksanakan dari tahun kemarin (2009, Red) dan rencananya akan mulai kami intensifkan tahun ini. Kami harapkan semua usaha kecil mau ikut

bergabung dalam memasarkan produk, karena kami bertujuan untuk membantu para pemilik usaha kecil dalam memperkenalkan produk mereka untuk bisa dikenal masyarakat,” papar dia. Dalam perjalanannya UKM biasanya mengahadapi berbagai macam problema. Hal tersebut dikarenakan berbagai permasalahan seperti pendanaan, manajemen kerja, dan pemasaran. Maka Disperindag dan UKM menjalin kerjasama dengan Disperindag Provinsi Kalbar untuk lebih mengintensifkan pelatihan kepada para pedagang kecil, sehingga kendala yang timbul selama menjalankan usaha tertasai. Kendalakendala yang dimaksud tentu saja seperti bagaimana mendapatkan modal, mengelola usaha, hingga pendistribusian produk yang dihasilkan dapat teratasi. Dalam membantu permodalan, para pelaku usaha kecil dapat memohon peminjaman di bank-bank pemerintah dan Permodalan Nasional Madani (PNM). Rencanaya Disperindag juga ingin ikut serta dalam membantu memberikan peminjaman modal kepada pedagang. Namun sejauh ini mereka masih ter­ kendala persoalan dana. (fnr)

PONTIANAK – Sejumlah anggota DPRD Kalbar mempertanyakan gaji mereka yang hingga kemarin (12/1) belum juga cair. Salah satunya, Noval Nofiendra, yang membandingkan bahwa PNS saja telah menerima gaji paling lambat pada 3 Januari lalu. ”Kasihan kami yang sudah berkeluarga, belum lagi banyak konstituen yang datang meminta bantuan Masalah ini sering terjadi, walaupun kadang bisa dimaklumi rekan-rekan (anggota DPRD Kalbar) lainnya,” ujar Noval kepada sejumlah wartawan, kemarin (12/1) di Gedung DPRD Provinsi Kalbar. Noval secara gamblang menyebut bahwa keterlambatan tersebut layak ditimpakan kepada Sekretaris DPRD (Sekwan). Dia menilai pimpinan sekretariat bertindak lamban dalam hal ini untuk mengurus cairnya gaji 55 anggota DPRD. Jika keterlambatan dikarenakan rancangan APBD Tahun Anggaran 2010 yang saat ini sedang dalam pembahasan, dia menilai sama sekali tak memiliki keterkaitan. “Karena anggaran 2010 sedang dibahas, sementara untuk gaji adalah belanja rutin,” kata dia. Ketua Fraksi PPP DPRD Kalbar HM Ali Akbar juga menyayangkan terlambatan pembayaran gaji mereka. “Saya juga heran kenapa sampai bisa terlambat me­ ngurus pencairan gaji dewan? Apalagi yang saya dengar dewan baru terima gaji tanggal 20 Januari mendatang,” ungkap dia. Sebelumnya diberitakan bahwa gaji DPRD Kalbar sesuai dengan kedudukan protokeler dan keuangan pimpinan dan anggota DPRD, diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2004. Terjadi beberapa kali perubahan peraturan, di mana kemudian disesuaikan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2007. Belanja atau gaji anggota DPRD Kalbar terdiri dari, uang representasi, uang paket, tunjangan jabatan, tunjangan panitia musyawarah, tunjangan komisi, tunjangan badan kehormatan (BK), tunjangan komunikasi intensif, tunjangan alat kelengkapan lainnya. Kemudian Tunjangan kesejahteraan, uang jasa pengabdian belanja penunjang kegiatan DPRD dan pimpinan. Namun, untuk tahap awal, 55 anggota DPRD Kalbar akan diberikan uang representasi senilai Rp2.250.000, uang paket (Rp225.000), uang tunjangan jabatan yang melebihi Rp3 juta, tunjangan perumahan (Rp6 juta), tunjangan komunikasi intensif (Rp6 juta). Dengan demikian gaji yang diterima mereka mencapai sekitar Rp17,5 juta minus PPH 15 persen, menjadi Rp14.875.000. Total dana APBD Kalbar yang harus dikeluarkan untuk gaji mereka mencapai Rp962.500.000. Belum lagi ditambah tunjangan alat kelengkapan yang diperuntukkan buat para wakil rakyat tersebut. (ote)

Prihatin Negeri Ini Belum Mampu Buat Cipta Karya

Karena Murah, Produk China Terus Dilirik

PONTIANAK – Sejak diberlakukannya Asean China Free Trade Area/ Asian Free Trade Center/Free Trade Agreement Asean-China, yang dimulai pada awal tahun ini, membuat produkproduk China leluasa masuk ke Indonesia. Meskipun sosialisasi pasar global sudah diberitakan sejak 2002, tetap saja masyarakat kaget ketika pasar bebas benarbenar direalisasikan. Salah satu contoh barang hasil produksi elektronik China adalah telefon genggam (HP). Begitu marak berbagai produk dari negeri tirai bambu yang masuk ke pasar Indonesia, membuat para penggila HP berburu untuk mendapatkan ‘made in china.’ Muammar, mahasiswa Fakultas Ekonomi Untan Pontianak mengatakan alasan dia berburu HP produk China. “Selain murah harganya, modelnya juga tidak kalah saing dengan merek handphone terkenal seperti Nokia dan

Blackberry,” ungkap dia Hal senada juga disampaikan oleh Nartiana, salah satu alumni STIE Pontianak. Dia memaparkan walaupun baru masuk ke pasaran Indonesia, tapi sepertinya HP produk China akan bisa bersaing dengan HP-HP merek terkenal lainnya. “Walaupun sejauh ini saya belum bisa memastikan sejauh mana bagusnya kualitas dari handphone produksi China tersebut, tapi setidaknya dari harga handphone yang jauh lebih murah, tentunya akan sangat diminati oleh para konsumen lokal, khususnya para ABG/remaja, yang senang dengan jenis-jenis handphone merek terbaru, apalagi harganya murah,” ungkapnya. Bimbim, salah satu pemilik counter HP di Jalan Tanjung Raya II, Kecamatan Pontianak Timur mengatakan saat ini memang sepertinya HP buatan China begitu banyak diminati. Terbukti dengan banyaknya para konsumen,

khususnya remaja yang mencari, bahkan memesan alat telekomunikasi moderen keluaran dari negeri panda. “Walaupun di counter HP saya belum menjual HP made in China, tapi setiap hari ada saja pelanggan yang mendatangi counter saya untuk mencari HP buatan China tersebut,” ungkapnya. “Kalau saya pribadi sih, senangsenang aja banyak barang-barang luar negeri masuk ke Indonesia, apalagi harganya jauh lebih murah. Tapi sebagai warga Negara Indonesia, saya juga merasa sedih, karena sampai saat ini kita sebagai tuan rumah tidak bisa mempunyai produk-produk yang bisa laku banyak di pasaran dalam negeri sendiri, bahkan pangsa pasar kita saat ini masih didominasi oleh barang-barang produk luar negeri,” ungkap Bimbim. Terkait dengan issu pasar global di Indonesia, Bimbim berharap

pemerintah Indonesia bisa lebih meningkatkan kualitas produk dalam negeri. Tentunya dengan memanfaatkan sumber daya alam (SDA) yang ada, serta meningkatkan kesejahtran dan kualitas sum-

ber daya manusia (SDM) dalam negeri. Harapan dia, bagaimana Indonesia mengeluarkan sebuah produk yang mampu bersaing bahkan mengungguli kualitas produk luar negeri. (Asr)


Pontianak Post Post Pontianak

Rabu 13 3 Juni Juni 20082010 Rabu Januari Rabu 3 2008

OPINI PINYUH

19 23

Niat Jika R2 Terpilih berupa burung garuda daWA R G A d i K a bu lam ukuran besar yang aka paten Ponatianak, tentudiserahkan kepada Bupati nya masih ingat bukan. Pontianak. “Saya memang Pasangan balon Kada Ria buat dua, satunya untuk Norsan-Rubijanto dengan Wakil Bupati. Mustinya sebutan (R2). Kini pasantiga buah, satunya ungan itu memang sudah tuk Golkar,” kata Sugeng menduduki kursi jabatan mengira Kantor DPRD itu Bupati dan Wakil Bupati. Menjelang setahun per- NIAT: Sugeng menunjukkan lambang adalah kantor Golkar. Warga RT 08 RW 01 jalanan kepemimpinan negara Burung Garuda, hasil karyanya. Kelurahan Anjongan Mekeduanya, tak membuat Sugeng, 70 tahun warga lupa untuk membayar lancar itu menyebutkan, dari enam pasang balon nazarnya kepada pasangan R2 itu. kada waktu Pilkada dulu, pasangan R2 memang “Pasangan R2 itu memang idola saya. Terlebih idolanya. Bahkan, sewaktu Rubijanto berencana saat maju menggunakan perahu Partai Golkar. maju sebagai orang nomor satu. “Akhirnya, menWalau sudah hampir setahun, niat itu baru bisa jadi wakil mendampingi Ria Norsan. Keduanya saya serahkan,” tandasnya di DPRD ketika ber- memang kami dukung,” kata Sugeng yang bertemu dengan Darwis Sanjaya dan Ketua Komisi jalan kaki itu. Hasil karya berupa burung garuda B, Safrudin, kemarin. itu, ternyata juga sudah pernah diberikan kepada Berjalan kaki dari kantor DPD Golkar menuju kantor-kantor yang membutuhkan. “Ini bukti, kekantor Dewan, sambil membawa hasil karya cintaan rakyat kepada pemimpin mereka. (ham)

TAUSIAH: Habib Rizieq menyampaikan tausiah di Masjid Al Falah Mempawah. Ribuan umat muslim mendengarkan ceramah dari ketua Forum Pembela Islam tersebut.

Hamdan/Pontianak Post

Izin PT AHAL Bisa Dicabut Susanto: Secepatnya Pemkab Layangkan SP3 MEMPAWAH— Surat Keputusan Bupati Pontianak Nomor: 309/2008 dikantongi PT Alam Hijau Agro Lestari (AHAL) bisa saja dicabut. Pencabutan itu, tanpa harus menunggu berakhir masa berlaku izin yang sudah diberikan Pemda. Pertimbangan pencabutan sangatlah kuat, yakni berupa penolakan warga dari dua desa dari Kecmatan Sadaniang. Pernyataan tersebut disampaikan Susanto SE, Ketua KomisiA merespon hasil rapat kerja TP 2I bentukan Pemkab. Diakui, jika melihat rujukan dari beberapa pertemuan dengan perwakilan warga dari dua desa tersebut terkait pencabutan izin usaha PT AHAL bakal terwujud. “Dasar penolakan warga sebagai alasan untuk mencabut izin PT AHAL sangat mungkin dilakukan,” nilai dia. Sebab, tim-

bulnya penolakan dari masyarakat Desa Amawang dan Desa Bunbun bisa berakibat perusahaan tidak akan mendapat izin Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL) yang menjadi modal untuk melakukan tahapan investasi berikutnya. Secara aspek sosial, warga sudah menolak keberadaan perusahaan. Atas penolakan itu mungkinkan izin Amdal perusahaan dikeluarkan. “Konsekuensi tidak keluarnya izin Amdal berdampak pada perusahaan tidak bisa melakukan aktivitas. Tanpa Amdal, perusahaan tidak akan kantongi Izin Usaha Perkebunan (IUP)” tukas Susanto. Legislator Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Pontianak itu menyarankan Pemkab Pontianak lebih jeli dan tegas dalam mengambil suatu kebijakan. Proses pencabutan izin lokasi jangan hanya dilihat dari aspek yuridis, melainkan Pemda dapat pertimbangkan aspek lainnya. Termasuk aspek sosiologis, filo-

sofis maupun empiris. Aspek sosiologis sendiri sangat mempengaruhi aspek yang lain, termasuk masalah perizinan dan lain sebagainya. “Pada prinsipnya warga menerima dan berkeinginan adanya investasi yang serius menggarap lahan mereka. Tapi warga sudah terlalu lama menanti, dan sejauh itu tidak ada keseriusan perusahaan. Wajar kalau timbul aksi penolakan PT AHAL. Seperrti tertera jelas dalam surat pernyataan yang ditanda-tangani para tokoh masyarakat dan kepala desa di dua desa itu,” sebut Susanto desak Pemda layangkan Surat Peringatan Tiga (SP3) kepada PT AHAL. Susanto berpikir waktu satu tahun adalah cukup lama untuk menunggu berakhirnya izin usaha PT AHAL. Terlebih, masalah investasi sangat berkaitan dengan perekonomian warga. “Jadi pemerintah harus bersikap tegas dengan mencabut izin usaha perusahaan tersebut,” tegas Susanto. (ham)

Bayi Lelaki Ditemukan Mengapung MEMPAWAH- Banyak kaum ibu mengutuk keras perbuatan seorang ibu yang membuang bayi, setelah beberapa hari dilahirkan. “Kalau tidak mau memelihara, karena tidak jelas siapa bapaknya. Malu karena aib atupun akibat perselingkuhan tidak perlu harus dibuang ke laut. Masih banyak yang mau memelihara. Terlebih bayi itu laki-laki,” tandas Ny Maisaroh yang sempat menyaksikan mayat bayi laki-laki setelah dibawa petugas kepolisian dari tepi pantai, kemarin. Bayi itu suci dan bersih serta merupakan amanah dari Allah. Dia tidak tahu perbuatan orang tuanya. “Mau dilahirkan dari perkawinan yang sah maupun dari perbuatan akibat selingkuh,“gerutu bebapa ibu lainnya. Penemuan mayat bayi laki-laki oleh Saiful (45 tahun) warga Senggring secara tidak sengaja. Selasa (12/1) sekitar pukul 08.30 WIB, dia saat itu berada di pinggir Sungai Senggiring (belakang tambak udang-red) yang berhadapan langsung dengan laut Natuna. Pada saat sedang menebang pohon api-api pada posisi kaki mengenai air. Tiba-tiba dia melihat di-

BAWA MAYAT: Petugas kepolisian membawa mayat bayi laki-laki.

sampingnya ada sesosok barang yang menyerupai boneka tersangkut di akar pohon api-api akibat terbawa ombak arus laut. Begitu diteliti, ternyata seperti bayi dalam kondisi mulai membengkak. Mengetahui gelagat itu, Saiful mengaku cepatcepat pulang dan memberitahukan istrinya di rumah. Atas saran sang istri, kasus penemuan mayat itu secepatnya dilaporkan kepada Ketua RT setempat yang selanjutnya melaporkan kepada Kapolpos. Sedikitnya ada beberapa perwira Polres Pontianak yang terjun ke lokasi bersama anggota untuk melihat kondisi mayat laki-laki tersebut.(ham)


EKONOMI seluler

LG Luncurkan 5 Ponsel Android PERANG ponsel berbasis Android bakal seru di 2010. Setelah Motorola, Nexus, dan HTC, kini LG ikut mengenalkan ponsel mereka yang berbasis Android. Bahkan, tak tanggung-tanggung, LG Electronics Indonesia mengaku siap memasukkan lima produk Android di 2010 ini. Rencananya mereka akan memasok lima jenis ponsel Android itu dalam waktu dekat ini. “Kita melihat Android semakin popular namanya di dunia, tentunya kita ingin memasok ponsel dengan OS tersebut di tanah air. LG akan memasukkan sekira 3 sampai 5 ponsel Android di tahun 2010 ini,” jelas Product Marketing LG Indonesia, Richard Susilo, di MU Cafe, Jakarta, Senin 11 Januari. Salah satu handset yang disebutkan Richard akan dibandrol sekira Rp3 jutaan. Harga ini termasuk murah, dengan desain ponsel menggunakan papan ketik QWERTY hingga teknologi layar sentuh. Ponsel Android besutan Google itu juga akan dibarengi dengan peluncuran 3 ponsel lainnya yang berbasis Windows Phone atau Windows Mobile 6.5. Menurut Richard, ponsel-ponsel itu akan diluncurkan secara bertahap dan akan digelontorkan mulai kuartal pertama di 2010. Richard juga membocorkan, ponsel LG yang menggunakan Windows Phone akan dipatok lebih murah dari ponsel Android, dengan harga kisaran Rp2,5 juta. “Mengapa lebih mahal? Karena Android merupakan teknologi baru, banyak orang awam yang belum mengetahuinya. Salah satu ponsel Android tersebut adalah GW620 yang akan menyasar segmen menengah ke atas,” tambahnya. Sementara itu, dikatakan Richard, pihaknya juga akan menyiasati keterbatasan aplikasi Android dengan menekan operator dan pengembang aplikasi lokal untuk memperkaya aplikasi. “Pola bundling dengan operator atau tidak, masih akan kita pelajari. Namun, LG akan menyiasati aplikasi Android dengan menekan para pengembang untuk membuat aplikasi Android tersebut,” terangnya. Seperti diketahui, ponsel Android yang masuk ke tanah air masih menggunakan sistem Open Handset Distribution (OHD), yang artinya pengguna tidak bisa mengunduh ke Android Market, selama tidak ada lisensi yang diberikan Google.(bs)

blackberry

Mengaktifkan Push E-mail SALAH satu kemampuan BlackBerry (BB) yang paling krusial adalah layanan push e-mail. Namun, tidak sedikit pengguna yang sekadar punya BB untuk online di social network seperti Facebook atau Twitter tanpa memanfaatkan push e-mail. Padahal, tidak sulit mengaktifkan fitur tersebut. Berikut langkah-langkahnya: Memiliki account e-mail di e-mail provider semacam yahoo, gmail, atau hotmail. Carilah menu/ icon e-mail setting dari layar pada BlackBerry. Terkadang menu ini terdapat dalam folder setup. Pilih new user-create new account. Setelah itu, bakal muncul Term & Condition Agreement BlackBerry. Bila muncul itu, tandai kotak di depan tulisan I have read and... Kemudian, tekan tombol I agree. Masukan alamat e-mail (contoh: jawaposxxx@yahoo.com) beserta password. Lantas pilih next. Jika berhasil, akan ada pemberitahuan. Juga, muncul ikon mailbox di home screen BB Anda. Maksimal, ada sepuluh email yang dapat didaftarkan di handheld BB. Bila sudah ter-setting seperti itu, Anda tidak perlu membuka account Anda lewat e-mail provider. E-mail yang masuk diperlakukan seperti SMS. Jadi, bisa langsung terakses. (aan/tia)

operator

Jual Pulsa lewat AD OPERATOR telekomunikasi juga memiliki produk isi ulang pulsa elektronik masingmasing. Akses pembeliannya bisa dilakukan melalui auto refill/PC online menggunakan jalur host to host ke server operator yang bersangkutan. Ada juga produk auto refill yang menggunakan sistem pesan singkat atau SMS. Sistem auto refill bisa dijumpai di counter pulsa atau outlet pulsa besar. Sebab bisa digunakan untuk penjualan dalam jumlah besar per hari. Sistem tersebut memudahkan penjualan karena sudah otomatis terdata dan terisi. Biasanya, yang menggunakan sistem ini adalah authorized dealer (AD). Sedangkan untuk reseller atau bisa juga disebut agen memiliki sistem tersendiri. Misalnya saja adalah sistem Mkios untuk pengisian ulang pulsa Telkomsel atau SEVMtronik untuk produk Indosat. ‘’Jadi, isi ulang pulsa dan perdana itu dan perdana di percayakan ke AD. Nah, AD memiliki dealer yang punya outlet. Di tingkat outlet ini ada yang multi operator maupun single operator,’’ jelas Dito Respati, Corporate Communication Telkomsel Jatim, kemarin. (aan/tia)

Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

Hari Ini, Expo SMA Gembala Baik Digelar KEBUDAYAAN lokal Kalimantan Barat perlu terus dilestarikan di berbagai elemen masyarakat dan kegiatan. Tidak terkecuali di dalam pembelajaran di sekolah ataupun kegiatan yang diadakan pihak sekolah. Itu coba diterapkan SMA Gembala Baik Pontianak dalam expo perguruan tinggi, 1314 Januari. SMA Gembala Baik menjadi satu

dari 100 sekolah nasional yang dipilih pemerintah, sebagai sekolah dengan rintisan kurikulum pendidikan berbasis keunggulan lokal (PKBL). Implikasinya dalam mata pelajaran adat budaya dan seni budaya Kalbar di SMA Gembala Baik. Salah satu produk pembelajarannya itu bakal ditampilkan dalam pembukaan expo di Aula lantai III SMA Gembala Baik, hari ini pukul

08.00. Expo sendiri bakal berlangsung hingga pukul 14.00 selama dua hari. Untuk mencapai lokasi expo, pengunjung cukup mengambil jalur kanan mengikuti umbul-umbul setelah memasuki pintu gerbang utama SMA Gembala Baik Pontianak di Jalan Ahmad Yani, depan Kantor Polda Kalbar. Menurut rencana, dua siswi akan membawakan tarian dayak dengan

diiringi alam musik dayak lengkap. Ada pula iringan ansamble. Pihak panitia hanya menampilkan kebudayaan dari satu etnis saja, karena keterbatasan waktu. Walau mata pelajaran adat budaya dan seni budaya Kalbar di sana juga mempelajari budaya etnis lainnya. Expo yang dihadiri puluhan perguruan tinggi itu bakal diikuti Kepala Bidang Pendidi-

kan Menengah Dinas Pendidikan Kota Pontianak. Para siswa atau orangtua mereka dapat mendapat fasilitasi pilihan untuk melanjutkan studi dalam expo. Di samping terbuka untuk umum. Acara itu juga gratis. Serta para pengunjung berpeluang mendapatkan merchandise jika menunjukkan kartu pelajar, selama persediaan masih ada.(mde)

Hotel Santika Berikan Pelayanan Prima

SAMPAIKAN MATERI: Lisa Nuryanti menyampaikan materi pada para frontliner GeraiHALO Kalbar.

FOTO ANDREAS

Telkomsel Gelar Training Frontliner GeraiHALO Kalbar

SEBAGAI perusahaan yang berkomitmen untuk senantiasa menjaga mutu pelayanan dalam meningkatkan peran frontliner sebagai garda depan pelayanan kepada pelanggan, Telkomsel terus memberikan pelatihan kepada para frontliner GeraiHALO yang berada di Kalbar. Training mengusung tema ”Inspiring, working to provide excelellent services for customers”, digelar di Hotel Mercure Jl. A Yani, Pontianak berlangsung 11-12 Januari. Pada kesempatan ini, Telkomsel mengundang sekitar 16 frontliner yang berasal dari 8 GeraiHALO yang berada di wilayah Kalbar. Daintaranya; Pontianak inner, Singkawang, Sambas, Ngabang, Sanggau, Sintang, Putusibau dan Ketapang. Secara regional training frontliner digelar di tiga tempat yang berbeda. Diantaranya; wilayah Kalimantan Timur (bertempat di Balikpapan dan Samarinda), Kalimantan Tengah dan Banjarmasin. Dalam kesempatan ini training Frontaliner GeraiHALO dipu-

satkan di Kota Banjarmasin. Sedangkan di Kalbar training tersebut berlangsung di Kota Pontianak. Salah satu pembicara dari Expand Consultan, Lisa Nuryanti mengatakan, 16 frontliner Kalbar ini akan mendapatkan materi terupdate tentang produk serta SOP pelayanan geraiHALO. Hal ini merupakan perpanjangan kantor pelayanan GraPARI Pontianak. Selain itu, para frontliner juga mendapatkan pelatihan kecantikan ’Beauty class dari Pixy”. Hal ini dilakukan agar frontliner selalu tampil fress dalam menghadapi pelanggan. Tidak hanya itu saja, agar selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pelanggan. Selain itu, Lisa Nuryanti juga memberikan materi mengenai ”Inspiring, Working to provide Excellent Services for Customers,” tambahnya. Traning ini juga akan dilakukan secara rutin demi menjaga kualitas pelayanan pelanggan. Menurut Manager Branch Kalbar Thomas Anda Siaga, tujuan kegiatan

ini adalah sebagai komitmen Telkomsel selalu berupaya meningkatkan kualitas layanan pada pelanggannya. Diantaranya melalui peningkatkan sumber daya manusia (SDM) bagi para frontliner yang secara langsung behubungan dengan pelanggan, dan sebagai garda terdepan pelayanan kepada pelangganya. ”Kami juga menginginkan pelanggan mendapatkan layanan yang sama istimewanya seperti yang ada di GraPARI. Meskipun secara operasional geraiHALO dikelola oleh mitra kerja Telkomsel yaitu dealer,” ucapnya. Ditambahkan, di GeraiHALO pelanggan KartuHALO, Simpati dan Kartu As akan mendapatkan layanan satu atap (one stop services). Seperti di GraPARI. Di GeraiHALO pelanggan mendapatkan layanan mulai dari: informasi umum, penanganan keluhan, aplikasi kartuHALO, pembayaran tagihan kartuHALO, penjualan kartu simPATI dan Kartu AS, isi pulsa, mutasi atau balik nama, ganti kartu, sampai open blokir.(and/biz)

HOTEL Santika Pontianak terus memberikan pelayanan prima kepada pelanggannya. Pelayanan mulai dari menginap di kamar superior selama 2 malam, sarapan berdua di Bamboo Café, kemudian makan malam romantis berdua di Silok Cafe, serta perawatan spa lengkap dengan lulurnya di Santika Spa. Tidak hanya itu saja, dari dalam kamar para tamu dapat mengakses internet wifi secara cuma-cuma, dapat melakukan kegiatan kebugaran di Fitness Centre kami kapan saja, dan dapat menyegarkan badan di kolam renang kami yang sangat nyaman. Para pelanggan hanya membayar Rp.1.000.000 ++ per kamar, maka semua pelayanan prima tersebut sudah didapatkan. Semua itu kami kemas

FOTO IST

LAYANI TAMU: Petugas yang ramah dari Hotel Santika saat memberikan layan pada tamunya.

Diprediksi Kontribusi Matic 50 % Pasar Motor Indonesia 2010

PADA 2010, trend penggunaan pasar motor matic bakal tak terbendung. Karena itu, Honda memprediksi kontribusi Ia juga mengatakan, pemerin- motor automatic bakal mentah akan berusaha menjamin kesi- dominasi penjualan. Mengnambungan suplai obat generik den- geser kelas bebek yang selama gan meningkatkan daya saing industri ini menjadi raja motor. “Melihat trend pemakai, penfarmasi nasional melalui pemberian insentif ekonomi yang wajar bagi jualan matic akan tumbuh pesat industri farmasi yang memroduksi pada tahun ini. Bisa menyumobat generik. “Dalam jangka panjang bang 50 persen dari total pendukungan diberikan melalui skim Ja- jualan. Naik sekitar 15 persen banding 2009,” kata Dendy Sean minan Sosial Nasional,” katanya. Menurut Ketua Umum Pengu- T, General Manager Marketing rus Besar Ikatan Ahli Farmakologi Division PT Mitra Pinasthika Indonesia (IKAFI) Prof Iwan Dwi Mustika (MPM), main dealer Prahasto, dengan sistem jaminan kes- Honda, kemarin (12/1). Honda sendiri memiliki tiga ehatan nasional yang dikelola dengan model asuransi peresepan obat akan varian matic. Yakni, Beat, Vario, dan Vario Techno. Meski terkendali. “Selama ini pasien lebih banyak pangsa pasarnya masih kalah menerima, dokter yang menentukan dengan matic Yamaha, Dendy penggunaan obat generik. Kalau pakai optimistis penjualan matic model asuransi, peresepan obat diatur, Honda bakal terkerek signifidokter terikat dengan aturan itu, seh- kan. “Tahun lalu, kontribusi ingga penggunaan obat generik otoma- matic adalah 35 persen. 2008 hanya 22 persen,” tuturnya. tis akan meningkat,” katanya. (ii)

Pasar Obat Generik Turun MENTERI Kesehatan (Menkes) Endang Rahayu Sedyaningsih mengatakan, pasar obat generik nasional turun dari Rp.2,52 triliun atau 10% dari pasar obat nasional menjadi Rp.2,37 triliun atau 7,2% dari pasar obat nasional dalam lima tahun terakhir. “Padahal pasar obat nasional meningkat dari Rp.23,59 triliun pada 2005 menjadi Rp.32,93 triliun pada 2009,” katanya saat membuka seminar tentang revitalisasi penggunaan obat generik di Jakarta, Selasa (12/1). Hal itu antara lain dipengaruhi oleh tingkat penggunaan obat generik dalam pelayanan kesehatan. Endang mengatakan, penggunaan obat generik dalam pelayanan kesehatan yang dicanangkan sejak 1989 hasilnya belum menggembirakan, karena dalam beberapa tahun terakhir penggunaan obat generik justru cenderung menurun. Peresepan obat generik di RSU mi-

lik pemerintah, kata dia, sekarang baru 66% sedangkan di rumah sakit swasta dan apotek baru 49% dari keseluruhan peresepan obat di fasilitas kesehatan tersebut. “Ketersediaan obat esensial generik di sarana pelayanan kesehatan juga baru 69,7% dari target 95%,” katanya. Pemerintah, kata dia, saat ini sedang berusaha menggalakkan kembali penggunaan obat generik dalam pelayanan kesehatan. Upaya itu antara lain akan dilakukan dengan menerbitkan peraturan yang mewajibkan penggunaan obat generik dalam pelayanan kesehatan di sarana pelayanan kesehatan milik pemerintah. Pemerintah, lanjut Endang, akan terus mendorong dan memromosikan penggunaan obat generik secara berkesinambungan dan konsisten untuk meningkatkan keterjangkauan dan pemerataan ketersediaan obat bagi masyarakat.

dalam paket awal tahun Hotel Santika Pontianak. Harga paket ini tentu saja sangat murah sekali serta sangat terjangkau, bila dilihat dari berbagai benefit yang kami tawarkan. Sebagai informasi bahwa Santika Hotels & Resorts Indonesia belum lama ini mendapatkan penghargaan sebagai Produk Asli Indonesia Terbaik. Dengan penghargaan tersebut, tentu saja kami sangat bangga menampilkan produk lokal terbaik kami, dan mengajak semua untuk mencintai produk dalam negeri. Untuk mendapatkan pelayanan prima kami caranya mudah saja, cukup melakukan reservasi ke (0561) 733777, maka petugas yang ramah dari Santika akan segera membantu mempersiapkan kamar yang dipesan.(*/r)

Pada 2009, Dendy menyebut rata-rata penjualan motor matic di Jatim sekitar 13.000-14.000 per bulan. Dengan kontribusi Beat 45 persen dan Vario 55 persen. “Kendala kami adalah kapasitas produksi, sehingga konsumen harus indent. Mudah-mudahan tahun ini adanya peningkatan kapasitas bisa membantu mengatasi problem yang ada,” tukasnya. Dendy menambahkan hingga 2009 menurut data polreg (polisi regestrasi) total penjualan motor di Jatim adalah 892 ribu. Market share Honda sendiri adalah 51,5 persen. Angka itu tidak jauh berbeda dengan 2008 mencapai 51 persen. “Tahun ini, kami harus mempertahankan sebagai pemimpin pasar,” tuturnya. Total penjualan sendiri mencapai 450 ribu unit. Type bebek masih mendominasi dengan kontribusi 63 persen dan matic 35 persen, sisanya motor jenis sport. Dendy mengungkapkan pada tahun depan Honda juga merilis varian-varian baru. Mulai dari jenis bebek, matik, dan sport.(dio)

2010, Ponsel Tiongkok Dominasi Pasar Low End PERSAINGAN antarvendor ponsel dalam merebut segmen pasar low end dan middle end di Indonesia akan semakin ketat dalam era perdagangan bebas antara negara-negara Asean dan Tiongkok ( Asean ChinaFree Trade Agrement /AC-FTA). Ponsel kelas menengah yang dikuasai vendor branded seperti Nokia, LG, dan Samsung dikuatirkan akan tergerus oleh ponsel low-end asal Tiongkok yang telah mengadopsi fitur-fitur ponsel menengah. Pengamat Ponsel, Eko Kuntadi mengatakan, adanya ACFTA membuat ponsel-ponsel asal Tiongkok akan makin membanjiri pasar Indonesia. Bahkan, produk asal negeri tirai bambu ini diperkirakan mampu mencuri pasar middle end, karena di samping harganya terjangkau juga dilengkapi fitur layanan multimedia. “Tahun ini, ponsel-ponsel dari Tiongkok masih tetap berperan besar mendominasi pasar low end,” kata Eko di Jakarta, kemarin.

Dia memperkirakan, ponsel Tiong kok yang menyerupai BlackBerry dengan papan ketik QWERTY dengan kisaran harga di bawah Rp1 juta akan tetap menjadi tahun ini. Karena itu, akan terjadi persaingan ketat antara sesama ponsel buatan Tiongkok. Persaingan tidak hanya dalam harga tetapi juga berbagai bentuk layanan yang bisa mengakomodasi kebutuhan pengguna seperti fitur internet. Untuk menjaring pemmbeli, sambung dia, sistem operasi yang ada pada ponsel-ponsel Tiongkok tersebut akan terus diperbaiki sehingga tingkat adaptasi terhadap aplikasi dan konten akan semakin baik. “Nantinya akan terseleksi sendiri. Siapa yang kuat, bakal bisa bertahan,” katanya. Adapun persaingan di pasar ponsel high-end akan cenderung stabil. Ponsel Tiongkok sulit menembus pasar ini karena adanya perbedaan harga yang signifikan. Ketika ditanya prospek penjualan ponsel di tahun 2010, dia mengemukakan, pasar jauh lebih baik

ketimbang 2009 dengan alasan, ponsel dewasa ini tak hanya digunakan sebagai alat komunikasi tetapi juga berselancar di dunia maya. “Pangsa pasar ponsel Tiongkok saya perkirakan akan naik 15-30 % tahun ini dibanding tahun 2009 yang besarnya sekitar 10 %,” tandasnya. Dalam kesempatan terpisah, Sales Manager K-Touch , Andy Tanujaya mengakui, mengakui persaingan produk ponsel asal Tiongkok semakin ketat pada era AC-FTA. Persaingan tersebut akan menyebabkan seleksi alam di mana vendor-vendor yang kalah bersaing akan tersisih dari kompetisi. Meski demikian, pihaknya tetap optimistis mampu bertahan dalam kompetisi yang ketat tersebut. K-Touch yang selalu mengklaim sebagai The Real Chinese Phone selalu mengutamakan kualitas. “Kami selalu mengikuti tren yang ada di masyarakat. Untuk mampu bersaing, kami akan melanjutkan strategi marketing dengan iklan yang gencar, jelas Andy.

FOTO IST

BAKAL TERGERUS: Ponsel kelas menengah yang dikuasai vendor branded seperti Nokia, LG, dan Samsung dikuatirkan akan tergerus oleh ponsel low-end asal Tiongkok.

Sementara itu, Software dan Services Manager Nokia Indonesia, Haryati Lawidjajamengatakan, Nokia siap menghadapi perdagangan bebas AC-FTA terutama dalam menghadap serbuan ponsel dari Tiongkok. Pihaknya tidak terlalu khawatir dengan perdagangan pasar bebas

tersebut, karena jauh-jauh hari pihaknya telah mengantisipasinya. Berbagai inovasi terus dilakukan Nokia, baik dalam hal kualitas, konten maupun fitur ponsel yang tentunya lebih relevan dan berkenan di hati konsumen. Produk yang diluncurkan disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan pasar.(ii)


Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

Hindari Mitos Keliru Tentang Percintaan

CUKUP ba­ nyak informasi keliru tentang hubungan bercinta, terlanjur tertanam di benak banyak orang. Hal tersebut terlajur diyakini dan faktanya tak sedikit orang merasa sok tahu soal percintaan dan tidak lagi memerlukan edukasi. Jika Anda pernah mendengar salah satu mitos di bawah ini, cobalah tata ulang pandangan Anda soal percintaan dan ganti dengan yang benar. Lajang memiliki aktivitas bercinta lebih banyak ketimbang yang menikah. Tentu saja pasangan yang menikah tetap lebih sering bercinta. Sekitar 40 persen pasangan menikah bercinta dua kali seminggu. Sedangkan pria lajang sekitar 20-25 persen melakukan percintaan. Pria memikirkan hubungan bercinta setiap tujuh menit sekali. 54 persen pria memikirkan hal tersebut setiap hari atau beberapa kali seminggu atau sebulan, dan 4 persen lainnya berpikir tentang bercinta kurang dari sekali sebulan. Pornografi adalah candu. Merupakan pengetahuan bagi seseorang walupun ada yang beranggapan bahwa pornografi adalah barang haram. Tetapi pornografi bukat zat candu layaknya heroin. Bercinta selama kehamilan akan menyakiti janin. Bercinta bahkan sangat aman dilakukan selama kehamilan. Faktanya, banyak pasangan tetap dapat menikmati hubungan bercinta yang membara. Namun bagi yang pernah mengalami keguguran, hendaknya dikonsultasikan kepada ahli. Bagi kaum pria merawat vitalitas pria dewasa bisa dengan mengkonsumsi kapsul JKP (POM TR. 083378071), khasiat alami dalam bentuk kapsul yang bisa meningkatkan stamina vitalitas pria dewasa. Diracik dengan teknologi tinggi dibawah pengawasan para staf ahli dalam bidang farmasi yang berpengalaman. Kapsul JKP aman dikonsumsi dan tidak ada efek sampingnya, karena berbahan dasar 100% alami, tidak mengandung zat kimia berbahaya. Produsen produk herbal alami kapsul JKP ini berharap agar masyarakat di seluruh dunia agar lebih bergairah mengarungi hidup dengan cinta dan kasih sayang. JKP mudah didapat di apotik-apotik dan toko-toko obat terdekat di kota Anda. Diantaranya; Apt Bintang dan TO Sinar Abadi Jl. Gajahmada, Apt Irma Jl. Adisucipto, Apt Sahabat Jl. Dr Soedarso, Apt Arwana Jl. Sei Raya, Apt Imam Bonjol Jl. Imam Bonjol. Apt Matahari, Apt Kimia Farma dan TO Murni Jl. Tanjungpura. Apt Seroja Jl. Agus Salim, Apt Assyifa Jl. KH Ahmad Dahlan. TO Fajar dan TO Hidup Segar Jl. Komyos Sudarso. TO Hidup Sehat Pasar Flamboyan, Apt Prety Jl. Tanjungraya II. Apt Anugrah Jl. Gusti Mahmud. TO Kapuas Komp. Khatulistiwa Plaza, Apt Amelia Jl. Sei Raya Dalam, Apt Merdeka Timur, Apt Mulia, Apt Mandiri 1 dan 2, Apt Makmur 1 dan 2, Apt Gajahmada, Apt Utama, Apt Sehat, Apt Sei Raya Dalam, TO Jenaka, TO Sumber Lestari. Singakwang:Apt Singkawang Jl. Diponegoro. Sambas: The Santos Jl. Kramat. Ketapang: Apt Medika Jl. Merdeka dan TO Sumber Lesatari. Mempawah: Apt Mempawah Jl. GM Taufik.(biz)

Cegah Kejenuhan Pasar dengan Inovasi MENCEGAH kejenuhan pasar dan penurunan pertumbuhan suatu produk dibutuhkan strategi melalui inovasi. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Perdagangan (Balitbang Kemendag) Muchtar menerangkan, dengan metode Indeks Spesialisasi Perdagangan (ISP) dapat menghitung daya saing industri dalam perdagangan.“ISP dapat memetakan life cycle (siklus) suatu produk yakni pada tahap pengenalan, subtitusi impor, pertumbuhan, dan kematangan,” jelas Muchtar di Jakarta, kemarin. Menurut dia, ketika berada di posisi puncak atau tahap kematangan, suatu produk harus ditahan jangan sampai pertumbuhannya menurun. Untuk itu, negara harus mengevaluasi dan membuat kebijakan agar jangan sampai terjadi. Selain itu, pencegahan dilakukan dengan inovasi teknologi dan differensiasi. Sementara itu, Wakil Ketua Komite Tetap Kamar Dagang dan Industri (Kadin) bidang Pengembangan Pasar Franky Sibarani mengatakan, ISP memetakan dan menggambarkan kesiapan dan daya saing industri. Dia menerangkan, produk pada tahap kematangan dan pengenalan, produk tersebut siap menghadapi mekanisme perdagangan bebas seperti kesepakatan perdagangan bebas antara Asean dengan Tiongkok (Asean-China Free Trade Agreement/ ACFTA). “Untuk yang tahap substiusi impor, indeks itu menggambarkan bahwa produk tersebut sebenarnya tidak tergoyahkan oleh ACFTA. Sebab, meski diimpor, produk tersebut masih diproduksi bisa diproduksi di Indonesia,” kata Franky di Jakarta, kemarin. Dia mencontohkan, 20 produk dengan tren terbesar berdasarkan tren nilai perdagangan antara Indonesia dengan Tiongkok selama 2004-2008. Berdasarkan perhitungan metode ISP, tiga produk masuk dalam tahap kematangan, empat produk dalam tahap pertumbuhan, lima produk dalam tahap subsitusi impor, dan delapan produk dalam tahap pengenalan. “Salah satu produk yang masuk dalam tahap kematangan adalah bagian dan aksesoris mesin cetak untuk mencetak menggunakan pelat, silinder, dan komponen cetak lainnya dari pos 84,42,” jelas Franky. Untuk yang tahap pertumbuhan misalnnya, jelas dia, alas kaki yang menutupi mata kaki lainnya. Tahap subtitusi impor misalnya butiran kopolimer propilena, sedangkan tahap pengenalan misalnya alas kaki lainnya, blus, kemeja dan blus kemeja untuk wanita atau anak perempuan dari kapas, serta pelat, lembaran, film, foil, pita, strip dan bentuk pipih lainnya berperekat dari plastik dalam gulungan maupun tidak lainnya. (ii)

KOMUNIKASI BISNIS Advertorial

Wujudkan Mimpi, Kaplan Higher Education Tempatnya UNTUK meraih mimpi-mimpi Anda, Kaplan Higher Education Academy tempatnya. Kaplan terletak di pusat Singapura, tepatnya di 51, Cuppage Road #03-01, Singapore 229469. Disinilah Tania Gunawan dan Susanti menuntut ilmu dan berteman. Menurut mereka, Kaplan sangat bagus untuk menuntut ilmu, mulai dari fasilitas, dosen, dan gedung yang kami tempati. Kami belajar dengan slide-slide power point yang telah disiapkan oleh dosen. Di sini kami di tuntut untuk memiliki kemandirian dalam belajar. Dosen hanya memberikan point-point penting. Selebihnya kami baca dan gali sendiri di perpustakaan ataupun belajar sendiri di rumah. Dengan begitu kami lebih memahami apa yang disampaikan. Kami senang bisa belajar di sini. Untuk kehidupan di Singapura

Tania Gunawan dan Susanti

sendiri, kami sangat suka ka­ rena Kaplan sangat dekat dengan shopping centre. Jadi kehidupan di sini sangat berimbang. “Saya, adalah mahasiswa yang masih mengambil kursus bahasa

Inggris di Kaplan. Selesai dari kursus bahasa Inggris saya akan meneruskan ke jurusan Marketing Management untuk gelar diploma. Perlu diketahui, di sini kami dapat belajar lebih cepat dengan durasi

yang singkat tanpa menghilangkan subjek-subjek yang telah ditetapkan. Durasi untuk mendapatkan gelar diploma hanya perlu 10 bulan saja. Namun, semua itu tentunya tidak terlepas dari padatnya waktu belajar sehari di Kaplan. Walaupun begitu kami sangat menikmatinya,” ungkap Susanti. Nada yang sama juga dikatakan Tania Gunawan, mahasiswa jurusan Diploma in Financial Management. “Saya mengambil jurusan ini dengan pertimbangan, saya ingin menjadi seorang akuntan. Rencana saya, setelah saya selesaai jurusan diploma ini saya akan melanjutkan ke Bachelor of Arts (Honours) Accounting,” katanya. Menurut Tania, jurusan ini memang lumayan berat. Banyak tugas yang diberikan untuk latihan, baik itu tugas di kelas maupun di rumah. Namun, itu bertujuan untuk melatih

mereka agar lebih mahir. Intinya mereka harus rajin dan teliti. “Saya mengambil jurusan akuntansi, karena lulusan akuntansi sangat diminati di Singapura,” ujar Tania. Karena itu, ia berbagi sedikit tentang pengalaman menimba ilmu di Kaplan. Kita sangat berharap teman-teman juga dapat merasakan pengalaman yang menyenangkan seperti kami. Tentunya, tidak lupa kami berterima kasih kepada Fortrust Education Services yang sudah membantu kami dalam studi ini. Semua layanan yang diberikan memberikan kemudahan bagi kami. Jadi, bagi teman-teman yang ingin sekolah ke luar negeri bisa hubungi ke Fortrust Education Services di Jl. Gajahmada No. 277 Pontianak, telp (0561) 767756, 769639 dan Jl. Nusantara No.37 Pemangkat, telp (0562) 242823.(biz)

Bangsa yang duduk di kelas 10 akan mengikuti ujian O’level dan bagi siswa-siswi yang memenuhi syarat bisa langsung melanjutkan ke College 1 tahun di luar negeri, dan masuk ke University di tahun berikutnya. Siswa-siswi Tunas Bangsa tidak perlu test IELTS maupun TOEFL untuk melanjut-

kan kuliah di luar negeri. Bagi yang berminat bergabung dengan kami, hubungi alamat kami: Jl. Arteri Supadio. Km 2 Pontianak, telp (0561) 725555, hotline: 0811565553, website: www.tunasbangsa.sch.id, mail : tunasbangsa@ptk.centrin.net.id / info@tunasbangsa.sch.id.(biz)

Sekolah Tunas Bangsa Terima Siswa Baru * Toddler (2 Tahun), Playgroup, TK, SD, SMP, SMA * Pendaftaran Gelombang I: 7 Januari-25 Pebruari

SEJAK Mei 2008 ini, Sekolah Tunas Bangsa mendapat 2 akreditasi internasional yaitu program IB (international baccalaureate) dan IGCSE (international general cambridge of secondary education), di mana Sekolah Tunas Bangsa diakui sebagai International Centre dari University of Cambridge International Examinations (CIE), London UK. Sebagai centre, Sekolah Tunas Bangsa sekarang dapat menawarkan ragam kualifikasi yang dapat diterima di dunia internasional, termasuk Checkpoint dan International General for Secondary Education dari Cambridge. University of Cambridge International Examinations (CIE) merupakan penyelenggara kualifikasi terbesar di dunia untuk usia 14-19 tahun. CIE juga menawar-

kan ragam kualifikasi yang dibuat dan disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan internasional. Di Sekolah Tunas Bangsa, siswa diajarkan untuk belajar secara mandiri, belajar teori melalui praktik dan lebih mementingkan pemahaman esensi dari pelajaran. Seperti field trip untuk tingkat Secondary (SMP & SMU), siswa langsung dihadapkan antara teori dan kenyataan yang terjadi di alam untuk mengetahui tingkat penalaran mereka melalui ujian Cambridge. Kurikulum CIE ini diadakan untuk mempermudah siswa yang ingin melanjutkan studinya ke luar negeri. Bagi siswa yang berminat mengikuti kelas persiapan CIE ini harus memiliki kemampuan bahasa Inggris yang sangat baik, karena bahasa pengantar dan text book-nya memakai bahasa

Inggris. Untuk bahan ujian dan lembar jawaban akan didatangkan langsung dari Inggris. Ujian akan dilaksanakan pada Mei, Juni dan November setiap tahunnya. Ujian-ujian yang tersedia di Sekolah Tunas Bangsa adalah Cambridge Checkpoint, Cambridge IGCSE O’, AS’ dan A Level. Kelas persiapan untuk ujian Checkpoint akan berlangsung di kelas 8. Kurikulum nasional masih tetap diajarkan kepada siswa, agar siswa masih tetap dapat meneruskan pendidikan mereka di program nasional. Cambridge Checkpoint akan sangat membantu siswa dan orangtua siswa, untuk mengetahui kemampuan mereka pada tingkat ini dan membantu memutuskan jurusan apa yang akan mereka pilih di kelas 11 nantinya. Tahun ini, siswa-siswi Tunas

Seminar Paling Heboh! Pulih Lebih Cepat Rahasia Duit Dahsyat dari Internet dari Gangguan Maag *Berhadiah Robot dan Laptop Istimewa untuk Peserta Pelatihan

APAKAH Anda sedang mencari usaha sampingan yang bisa menjadi sumber penghasilan tambahan setiap hari dan bahkan seumur hidup Anda? Inilah dia satu-satunya peluang usaha nyata yang paling dahsyat sepanjang masa: (1) Kerja dari rumah sendiri atau di mana saja. (2) Tidak perlu sewa kantor dan karyawan. (3) Bebas waktu-kapan saja-24 jam tiap hari. (4) Bisa kerja hanya 15 menit, 30 menit, atau 1 jam saja sehari. (5) Modal kecil, bahkan hanya Rp500.000. (6) Semua bisa (pengusaha, karyawan, mahasiswa, ibu rumah tangga dan pensiunan). (7) Tidak perlu pendidikan tinggi. (8) Peluang hasil jutaan dan resiko kecil. (9) Semakin krisis peluang semakin besar, dan (10) 1.000% bukan MLM atau internet marketing. Syarat utama: sabar dan tidak serakah. Simak kesaksian peserta di bawah ini; Nedy Achmad. Modal awal saya US$ 5000 tumbuh menjadi US$ 15,000 hanya dalam 2 bulan. Total loss hanya 2 kali. Sistem ini sungguh terbukti

berhasil. Yoga Buana. Hari pertama setelah mengikuti pelatihan ini saya langsung untung US$ 2500. Benar benar sistem kerja yang mantap dan luar biasa! Merry Paskalia. Modal awal saya hanya US$ 3000 dan dalam waktu kurang lebih sebulan berkembang pesat menjadi USD 30,000. Sungguh strategi yang luar biasa. Ady Maryono, ST. Keuntungan saya sudah melebihi US$ 2000 hanya dalam 4 hari. Sukses! The 9golds keren habis. Awang Dicko Mahendra. Sungguh melipatgandakan profit saya sebelumnya. Sungguh tidak disangka walau sudah lama trading, ternyata

profit yang biasa saya dapatkan hanya dalam waktu yang singkat menjadi berlipat lipat dengan sistem ini. Rekor sistem the9goldsriches; Trading 2554 kali-hanya loss 12 kali. Hadiah dan bonus istimewa pelatihan; (a) 1 set indikator unik the9goldsriches ( berlaku seumur hidup). (b) 1 unit robot istimewa senilai Rp 2.000.000 (bekerja mencari duit untuk Anda-free trial 3bulan). (c) ilmu strategi trading tanpa loss (resiko 0%). (d) life-time support untuk tiap member. (e) hadiah laptop (netbook) merek HP untuk peserta dengan prestasi terbaik. Hadirilah Seminar Rahasia Duit Dahsyat dari Internet di Hotel Gajah Mada Pontianak, Jumat (15 Januari 2010), jam 18:00-21:00. Pembicara: Drs. Therestian Vandra M.Pd (Master of the9goldsriches-#1 trading system), dosen Ubaya-Trader-Founder-TrainerPemegang Hak Cipta Sistem the9goldsriches. Investasi hanya Rp50.000. Registrasi hubungi: Toko Buku Gramedia (0561) 763123/763122. Lina Tjandra: 0811 560 080. Dan Sutriano: 0856 5082 1000. Tempat terbatas.(biz)

Layanan Telkomsel BlackBerry Bantu Kinerja Perusahaan LAYANAN Telkomsel BlackBerry merupakan solusi wireless email dengan teknologi Push-mail, yang memungkinkan para eksekutif dan karyawan di perusahaan menerima secara otomatis e-mail baru yang masuk. Layanan ini beroperasi menggunakan jaringan GPRS, sehingga dapat digunakan baik pada saat di Indonesia ataupun pada saat bepergian ke luar negeri, tergantung apakah operator jaringan GPRS di negara tersebut sudah memiliki kerjasama roaming dengan Telkomsel. Dengan fitur Wireless Email, BlackBerry mengintegrasikan secara terpadu sistim email di perusahaan, sehingga memungkinkan customer melakukan send and receive email pada saat tidak berada di depan computer. Dengan teknologi push-mail, seluruh pesan email secara otomatis terkirim ke terminal BlackBerry tanpa perlu melakukan langkah request/download pesan-termasuk menampilkan lampiran (attachment) dokumen (MS Word, MS Excel, MS PowerPoint, PDF ), sehingga teknologi ini banyak di pakai oleh eksekutif dan pejabat tinggi di Kalbar. Salah satunya adalah Ibnu Khuldum, sales area manager Pertamina Kalbar.

Menurut Ibnu, penggunaan BlackBerry bagi dirinya adalah sebagai sarana kerja. Karena Pertamina selama ini telah menjalin kerja sama dengan Telkomsel dalam pelayanan telekomunikasinya, termasuk pelayanan internet Telkomsel. “BlackBerry sebagai sarana yang diberikan oleh kantor saya pakai bukan untuk gaya-gayaan, tapi selama ini saya memakai berupa Telkomsel Flash dan BlackBerry Unlimited untuk kepentingan kerja,” jelas Ibnu, yang mengaku sudah bekerja di Pertamina sejak tahun 1994. Menurut pengakuan Ibnu, dirinya merasa sangat terbantu dengan adanya BlackBerry Unlimited, karena hal tersebut dapat membantu dalam pelaksanaan kerjanya sehari-hari, berupa informasi dari Pertamina Pusat maupun Pertamina Unit Balik Papan. Pihaknya sudah sering bekerja sama dengan Telkomsel sebagai corporate telekomunikasi seluler yang berpengalaman. “Pelayanan yang diberikan selama ini cukup baik. Selain itu, pelayanan internet yang paling sering di pakai selama ini, yaitu push email, berperan besar terhadap kinerjanya sebagai sales manager Pertamina. Karena informasi

WAHYU ISMIR/PONTIANAK POST

SARANA PENUNJANG: Ibnu Khul­ dum, Sales Area Manajer Pertamina menggunakan Telkomsel BlackBerry untuk menunjang kinerja sehari-hari.

dari kantor pusat berupa email, selama 24 jam handpone saya harus aktif. Dan selama ini cukup lancar, tak ada hambatan,” kata Ibnu. Ibnu menambahkan, dirinya sudah menggunakan Telkomsel dimulai sejak tahun 1996. Dia mempercayai Telkomsel sebagai jaringan selulernya, karena selain merupakan jaringan yang sudah lama di Indonesia. “Telkomsel sudah berpengalaman dalam bidang telekomunikasi seluler. Karenanya saya selalu pakai Telkomsel sejak pertama memakai handphone. Peranan Telkomsel sebagai penyedia sarana ini sangat besar sekali bagi saya,” ungkap Ibnu.(wah/biz)

B A N YA K penderita nyeri lambung atau maag yang hanya mengandalkan minum obat sekadar mengurangi nyeri atau kembung, de­ngan mengabaikan efek bahan kimia obat. Alternatif terbaiknya, para ahli kesehatan menganjurkan untuk mengkonsumsi minuman sari kedelai, karena dari kedelai diperoleh berbagai senyawa yang mampu mengatasi maag langsung ke akar masalahnya. Dengan demikian tidak sekadar meredakan rasa nyeri belaka. Tapi penting pula memperhatikan pola dan menu makan. Menu makanan yang dikonsumsi biasanya cenderung memicu kerusakan dinding usus. Iritasi dinding usus inilah yang menjadi pemicu munculnya rasa nyeri dan perih. Kini Anda dapat memilih Natoya, produk susu kedelai yang sudah dikenal menyediakan kandungan isoflavon bagi peningkatan metabolisme tubuh Anda. Senyawa isoflavon mempunyai efek sangat baik bagi perbaikan metabolisme. Isoflavon dalam kandungan Natoya sangat baik, untuk meningkatkan sistem kekebalan terhadap berbagai gangguan yang mempengaruhi kerja lapisan lambung Minum Natoya secara teratur setiap hari mendorong meningkatkan potensi energi serta metabolisme karbohidrat dan lemak. Natoya mengandung serat yang sangat baik dan terbukti efektif membantu mengatasi masalah pencernaan, seperti problem buang air besar. Pengalaman mereka yang sudah mengkonsumsi Natoya menyimpulkan dalam waktu 3-4 minggu, gangguan nyeri lambung dapat pulih dengan lebih baik. Dibanding merek lain, Natoya memahamiAnda yang sibuk terutama dengan mobilitas tinggi dengan kemasan 200 gram berisi 10 kemasan sachet masing-masing 20 gram. Segera dapatkan Natoya di supermarket, swalayan, apotik dan toko obat di kota Anda. Untuk informasi dapat menghubungi perwakilan Pontianak: (0561) 7559489/081522515978, Asoka Baru Swalayan, Tk A.C.I, Tk Ada Mari, MM Citra Abadi, MM Mitra Jaya, Tk Swalayan Pesona, King Mart Swalayan, MM Simpang Sepakat, MM Aman Jaya, MM Rezeki Pal, MM 818, MM Mitra Jaya, Koperasi Bank Kalbar, Garuda Mitra Swalayan, Apt Damai, Apt Imam Bonjol, Apt Irma, Apt Sahabat, Apt Mitra Setia, Apt Zam-Zam Parma, Apt Tanjung Pura, Apt Utama, Apt Cipta, Apt Pelangi, Apt Husada. Selanjutnya Apt Seroja, Apt Anda, Apt Makmur 2, Apt Mulya, Apt Mandiri, Apt Mandiri 2, Apt Sadar, Apt Puspa, Apt Merdeka Timur, Apt Murni, Apt Serdam, TO Asia, TO Batara Serdam, TO Segi 8, TO Devin, TO Jenaka, TO Mitra Mandiri, Citra Jeruju Swalayan, Citra Niaga Swalayan, MM Makmur Kencana, MM Sim Jaya Abadi, H Mart Swalayan, TO Sumber Mandiri, TO Meriah, TO Asia Mitra Usaha, TO Seruni, TO Fajar, TO Segar Bugar, TO 168, TO Bintang Jaya. Ketapang: 081256138089.Sintang: 08125741021. Nanga Pinoh: 081345594109. Mepawah: TO Vitalitas. Ijin Depkes RI P-IRT 80632170106.(biz)


22

Pontianak Post Rabu 13 Januari 2010


Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

ANEKA PONTIANAK

23

Papan Asmil Cemara Dicuri PONTIANAK - Anggota Kodim 1207/Pontianak menggagalkan upaya pengambilan papan lantai komplek rumah dinas Cemara di Jalan Gusti Sulung Lelanang. Pada saat melaksanakan patroli anggota Kodim 1207/ Pontianak menemukan adanya upaya pengambilan papan lantai di salah satu rumah dinas Cemara yaitu rumah dinas yang dihuni Mayor CZI (Pur) Paijan. Upaya pengambilan papan lantai rumah tersebut dilakukan oleh NL (27) dan An (22), warga Jalan Tanjung Raya. Menurut Kepala Penerangan

Korem 121/ABW Kapten Inf Umar Affandi, rumah tersebut akan digunakan sebagai salah satu alat kelengkapan pembentukan Kodam akan digunakan untuk pejabat yang baru. Pembangunan Kodam akan dimulai pada 2010. “Saat ini, Korem 121/ABW tengah menginventarisir asetaset dinas termasuk asrama militer. Aspan meminta pengertian purnawirawan tidak menempati rumah dinas lagi, karena sudah tidak lagi berstatus TNI aktif,” ujar Umar. Lanjut Umar, pembentukan kembali Kodam XII/Tanjung-

pura di Kalimantan Barat, Korem 121/ABW melaksanakan penertiban rumah dinas Komplek Cemara Jalan Gusti Sulung Lelanang. Kompleks rumah dinas Cemara ini mulai dilaksanakan pengosongan bagi mantan anggota yang sudah pensiun maupun aktif, dan akan ditempati personel baru Kodam XII/ Tanjungpura. Untuk menjaga rumah dinas yang sudah dikosongkan penghuninya dijaga Batalyon Infanteri 643/WNS dan Garnizun Kota Pontianak dibantu Denpom serta Tim Intel.“Kedua orang tersebut

diamankan untuk diminta keterangan oleh Dantim Intel Korem Kapten Inf Aris Supono. Keduanya mengaku diperintah In, menantu Paijan untuk mengambil papan lantai dengan imbalan Rp50.000 per hari kerja,” terang Umar. Setelah dimintai keterangan, lanjutnya lagi, keduanya diberi peringatan untuk tidak melakukan perbuatan melanggar ketentuan hunian rumah dinas TNI AD. “Apabila ternyata masih melakukan hal yang sama, maka akan dilakukan tindakan sesuai norma hukum yang berlaku,” pungkas Umar. (wah)

SK CPNS Sekdes Dinilai Cacat Hukum PONTIANAK - Kepala Desa Kalimas Kecamatan Sungai Kakap M Natsir Muslim meminta ketegasan dari instansi yang mengurus pemerintahan desa di Kabupaten Kubu Raya. Keluarnya SK CPNS atas nama Zainudin dinilai Natsir cacat hukum. “Saya tidak pernah mengeluarkan surat rekomendasi atas nama Zainudin sebagai Sekdes Kalimas untuk diangkat sebagai pegawai negeri,” kata Natsir saat bertandang ke Pontianak Post, Senin (11/1). Menurut Natsir, ijazah Madra-

sah Tsanawiyah Miftahussalam Yayasan Miftahussalam tahun 1990 yang digunakan Zainudin itu diragukan keabsahannya. “Nomor induk kelulusan ijazah miliknya menggunakan nomor induk orang lain. Jadi diragukan ijazah itu,” tegas Natsir. Natsir menyodorkan foto kopi seluruh kelulusan tahun 1990 dan surat keterangan dari kepala sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri I sebagai Sub Rayon pelaksanaan Evaluasi Belajar Tahap Akhir Nasional pada tahun ajaran 1989/1990, nama Zainuddin tidak tercatat

sebagai peserta ujian. Surat itu ditandatangai langsung kepala sekolah Madrasah Tsanawiyah I Pontianak Mohd. Makinuddin, tertanggal 5 Januari 2010. Natsir menambahkan, nomor induk pada ijazah yang dipakai Zainuddin mencantumkan nomor induk ijazah milik A Madi. Dengan nomor induk 07 sesuai keterangan Kepala MTs Miftahussalam Sunardi tertanggal 11 Januari 2010 yang diperlihatkan M Natsir. Sebagai Kepala Desa M Natsir mengaku terkejut saat kunjungan pihak kecamatan

tanggal 6 Januari ke kantor Desa Kalimas yang menginformasikan Zainuddin Sekdes Kalimas telah diangkat sebagai pegawai negari sipil. “Padahal Zainuddin sejak tahun 2007 sudah tidak aktif sebagai sekdes di desa yang dipimpinnya. Ijazah yang dipakai sebagai syarat administrasi, ijazah yang mana?” kata Natsir. Natsir meminta pihak yang berwenang, khususnya BKD Kubu Raya mengoreksi kembali pengeluaran SK CPNS atas nama Zainuddin. (stm)

aggunan menjadi kewenangan siapa?” ungkap Ardiansyah. Aspek hukum dalam melakukan kontrak ada yang salah. “Menjadi komitmen komisi A menuntaskan kasus ini. Dalam waktu dekat pihak pertama, kedua, dan ketiga akan diundang dengan menghadirkan pakar hukum,” ujar Ardiansyah.

Ardiansyah menilai masalah perizinan alih fungsi eks Gajah Mada Mal rancu. Izin dikeluarkan pada Oktober 2009, tapi pelunasan utang retribusi senilai Rp560 juta baru dilakukan pada Desember 2009. Jadi ada apa?” tanya Ardiansyah. Hal ini dijelaskan Paryadi. Kata dia, “Bagi daerah investasi jadi hal strategis. Dengan masuknya Aston, di bawah ben-

dera PT Transeda Khatulistiwa akan memberi kontribusi besar kepada Pemkot. Selain mendapat pajak, sektor lapangan kerja akan terbuka.” Manajemen PT Transeda mengaku telah mengantongi izin dari Pemkot. Menurut Grand Manager PT Transeda Khatulistiwa I Gede Ketut Wika, rencana hotel akan beroperasi pada 10 Oktober 2010. Pihaknya mengaku telah

memiliki dokumen proses lelang. Asetnya dilelang melibatkan Pengadilan Niaga. Saat diminta tanggapan ketidakhadiran, pihak direksi, Gede menuturkan undangan dari pihak legislatif kepada PT Transeda Khatulistiwa jeda waktunya sangat pendek. “Pimpinan Direksi lagi berada di Jakarta. Pemegang saham dan investor semua dari Jakarta,” kata I Gede. (stm)

didapatkan minimal Rp5 juta/ hari. Jumlah tersebut kalau dikalkulasikan setahun mencapai untuk PAD Kubu Raya mencapai Rp 1,8 miliar. “Itu kalau penumpang berangkat minimal 1.000 dalam sehari. Bagaimana kalau lebih, bisa-bisa kita juga dapat banyak. Apalagi sistem pungutan donasi dengan melibatkan pihak ketiga nantinya, akan bersifat wajib,” ujarnya. Dishub Kubu Raya sendiri saat ini menunggu izin apa boleh tidak jalinan kerja sama

pungutan donasi dari Gubenur Kalbar. Kalau izinnya sudah dikeluarkan, maka pungutan donasi dengan melibatkan pihak ketiga segera dilaksanakan. Dalam jalinan kerja sama pihak ketiga, kata Zaini, Dishub sendiri tidak menyampingkan PT Angkasapura, selaku pengelola Bandara Supadio. Pihaknya tetap akan melakukan sistem bagi hasil dengan kepada Angkasa Pura. ”Pokoknya kerja sama kita akan berjalan jujur dan apa adanya,” terang dia. (den)

biaya produksi habis untuk urusan birokrasi. Selain itu, perbaikan infrastruktur juga harus dipercepat. Demikian pula dengan bunga bank, haruslah ditu-

runkan. ”Bila perlu ada subsidi bunga bank. Kalau tidak begitu, Indonesia tidak akan siap menghadapi ACTFA,” tegasnya. (zan)

Target Supadio Rp1,8 M Sambungan dari halaman 17

Kopegtel AURI di Bandara,” ujarnya. Kata Zaini, kerja sama dengan Kopegtel-AURI dinilainya cukup efektif dan efisien mengubah pola pungutan donasi. Pasalnya, jumlah potensi PAD meningkat, dari kajian hukum juga sudah dikonsultasikan ke bagian hukum dan Bupati Kubu Raya. ”Alhamduillah, jalinan kerja sama kita dengan koperasi militer TNI-AU tidak ada ganjalan

atau hambatan hukum,” ungkap dia. Jalinan kerja sama ke pihak ketiga, ungkapnya, menjadi alternatif terakhir. Apalagi, jalinan kerja sama dilakukan karena ada itikad baik, sama-sama memajukan daerah dan Bandara Supadio. Kemungkinan besar, kerja sama seperti itu akan terus dilakukan. Melibatkan pihak ketiga ini, Dinas Perhubungan Kubu Raya juga memasang ancang-ancang perhitungan. Rinciannya adalah setiap harinya dari jumlah pungutan Rp5.000/orang bisa

Tak Siap Hadapi ACFTA Sambungan dari halaman 17

semakin miskin. ”Sektor yang kompetitif seperti pertanian harus dilingdungi,” katanya. Arif Joni memperkirakan,

dua atau tiga tahun mendatang Kalbar baru siap menghadapi ACTFA. Itu pun dengan catatan jika pemerintah melakukan efisiensi birokrasi. Soalnya, hampir 15 persen

Selanjutnya mereka berkesempatan melihat ruang redaksi Pontianak Post. Tempat para wartawan membuat berita. Hj Nirwana Ismail, kepala SMPN 14, yang menjadi ketua rombongan, mengatakan, kunjungan kepada Pontianak Post untuk membuka jendela ilmu pengetahuan. Nirwana menambahkan, alasan memilih Pontianak Post sebagai tempat kunjun-

gan karena Pontianak Post koran pertama dan terbesar di Kalimantan Barat. “Ini baru pertama melihat dan datang langsung ke Graha Pena,” kata kepala sekolah berjilbab dalam sambutannya. “Informasi pemberitaan Pontianak Post sangat beragam. Mulai politik, olahraga, sampai expresi dapat dipilih saat membaca Pontianak Post. Dengan kunjungan ini semoga minat baca anak didik saya dapat meningkat. Sekali-

gus mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan. Jaya terus Pontianak Post,” kata Nirwana. Ibnu Sabil, salah satu siswa yang berkunjung mengaku senang dapat informasi tentang Pontianak Post. Ia mengaku tertarik menjadi jurnalis. “Memperoleh informasi lebih tentang media. Yang tidak ada di sekolah,” kata Arivianty, salah satu siswa SMPN 14 Singkawang usai berdialog dengan

redaktur. Novi Apriani bahkan dengan berani bertanya langsung dengan Pimred tentang iklan baris. “Kami ada pelajarannya,” kata Novi. Sambil senyum Salman, selaku Pimred menjelaskan dengan rinci pertanyaan siswi tersebut. Sebelum bertolak pulang, rombongan yang berangkat dari Singkawang pukul 06.00 memberikan cinderamata kepada Pontianak Post sebagai tanda kenangan. (*)

bersekolah dengan anggaran Rp10,8 juta hingga lulus SD (hasil riset JARI 2007 bahwa anggaran anak usia SD adalah Rp1,8 juta/anak/ tahun) maka akan menyelamatkan kurang lebih 32 orang siswa yang tidak mampu untuk menyelesaikan sekolah dasar hingga tamat sekolah. “Wajar jika Kalimantan Barat merupakan daerah yang mempunyai status ketahanan pangan yang terjamin di tingkat wilayah, tetapi proporsi rumah tangga rawan pangan berkisar 22-30 persen dan tergolong daerah dengan tingkat kemiskinan yang tinggi. Salah satu diantaranya karena pengelolaan sumber daya yang tidak baik dari aparatur,” kata Indra. Badan Anggaran DPRD Kalimantan Barat masih melakukan pembahasan RAPBD secara

internal hingga hari ini (Rabu). “Setelah rapat internal ini, rencananya hari Senin (18/1) kita melakukan rapat gabungan dengan eksekutif selama beberapa hari ke depan,” kata Wakil Banang DPRD Kalimantan Barat Ahmadi Usman. Legislatif menargetkan pembahasan RAPBD Kalbar 2010 akan rampung di akhir bulan Januari. “Jika tidak ada pembahasan yang alot, rencananya pada 27 Januari diganedakan paripurna DPRD Kalbar tentang pendapat akhir fraksi DPRD Kalbar terhadap RAPBD 2010,” katanya. Politikus PPP ini menegaskan, legislatif akan sangat selektif dan ketat dalam menyisir anggaran. Sehingga hasilnya, APBD Kalbar tahun 2010 mencerminkan anggaran yang efisien, tepat sasaran, dan rasional. (zan)

Coret Pos Anggaran Tak Efektif Sambungan dari halaman 17

peralatan dan perlengkapan dapur terhadap kinerja aparatur sekretariat daerah. “Jika untuk kebutuhan konsumsi dan seterusnya, lalu kemana anggaran yang dialokasikan sejumlah Rp2 miliar untuk makan dan minum dan Rp5 juta-13 juta belanja makan dan minum dalam setiap program?” katanya. Pihaknya menganalisis, penganggaran seperti ini terjadi setiap tahun, bahkan berulang-ulang secara merata di setiap program. Jika hal ini dikaji secara ilmiah, sambungnya, maka akan ditemukan bahwa aparatur menggunakan sendok, piring, garpu, gelas, pisau dengan sistem habis pakai. Artinya tidak digunakan lagi setelah digunakan, dengan kata lain dibuang.

“Hal ini tentu di luar pengkajian nalar rasional jika pembelian alat yang berulang-ulang setiap tahunnya secara terus menerus. Jika hal ini terjadi maka akan terdapat akumulasi barang dan jasa. Bayangkan! Berapa banyak piring, sendok, garpu dan lain-lain jika setiap tahun menganggarkan untuk pembelian alat ini?” ujar Indra yang juga Konsultan untuk Millennium Development Goals (MDGs) and Good Governance ini. Belum lagi ditambah gorden senilai Rp79,5 juta yang dianggarkan setiap tahun juga. “Berapa lapis gorden di jendela kantor hingga tahun 2010?” ujarnya setengah bertanya. Dia mengandaikan, jika penggunakan anggaran Rp348,7 juta tersebut dipergunakan untuk pemenuhan kebutuhan anak SD yang tidak

ACARA Natal bersama telah dilaksanakan Gabungan Mahasiswa Ekonomi Katolik pada 10 Januari 2010. Stefanus Ryan Junior, ketua panitia penyelenggara, mengatakan acara dimeriahkan dengan menampilkan band, dance, dan breakdance. Menurut Ryan, acara merupakan agenda rutin Gameka setiap

Sambungan dari halaman 24

Rakyat Malaysia membantu PGA mengawal kemamanan di pos kawalan sempadan. ‘‘Kebiasaannya satu pos kawalan sempadan akan dikawal oleh satu seksyen PGA yang mengandungi 13 anggota dan selepas ini jumlah petugas akan ditambah dengan kehadiran pasukan Rela bergantung kepada lokasinya,” kata Abu. Tambahnya lagi, ‘‘Pasukan Rela sudah terlatih dan saya percaya bantuan mereka akan memantapkan lagi tahap keselamatan serta kawalan di sempadan negara ini.” Pengembangan wilayah Pemerintah Provinsi Ka-

tahun. Dengan tujuan dapat wadah membangun solidaritas mahasiswa Katolik. Dan lebih penting, kata Ryan, kegiatan ini diharpakan mampu melatih mental berorganisasi para mahasiswa. Ryan menambahkan, peserta Natal bersama Gameka, tidak hanya dari internal mahasiswa ekonomi. Tapi panitia juga

mengundang seluruh UKM di lingkungan Universitas Tanjungpura Pontianak serta seluruh paroki yang ada di Pontianak. Kesuksesan melaksanakan Natal bersama, menurut Ryan merupakan kerja keras team work. ”Dan semoga ke depan acara seperti ini dapat lebih meriah lagi,” katanya. (stm)

lbar pada APBD 2010 yang anggarannya masih dibahas, berkomitmen untuk meningkatkan sarana dan prasarana pengembangan wilayah perbatasan. Wakil Gubernur kalbar Christiandy Sanjaya, dalam pidato jawaban eksekutif atas pemandangan umum Anggota DPRD Kalbar terhadap nota keuangan dan rancangan APBD Kalbar 2010, belum lama in mengatakan tahun ini telah dianggarkan program Pengembangan Wilayah Strategis dan Cepat Tumbuh untuk pengembangan wilayah perbatasan baik dana APBN maupun APBD. Kegiatan program PWSCT

itu antara lain; Pembangunan/ peningkatan infrastruktur kawasan, Pos Pemeriksaan Lintas Batas Aruk sebesar Rp684 juta dan pembangunan/ peningkatan infrastruktur kawasan PPLB Entikong sebesar Rp1,036 miliar. Juga meliputi pembangunan/peningkatan infrastruktur kawasan PPLB Jagoi Babang sebesar Rp3,295 miliar serta pembangunan/peningkatan infrastruktur kawasan PPLB Badau sebesar Rp684 juta. Termasuk juga pengembangan wilayah perbatasan diantaranya di Kabupaten Sambas, PPLB Entikong, dan PPLB Jagoi Babang dengan dana sebesar Rp13 miliar. (zan)

Siap Dukung Pengusaha Sambungan dari halaman 24

merupakan primadona masyarakat Kalbar. “Untuk itu, kami akan melakukan diskusi terbatas dengan Ketua Bapeda Provinsi, Kepala BPN Kalbar, Kepala BPS Kalbar, Kepala Dinas Pertanian Provinsi, dan Kepala Badan Ketahanan Pangan Provinsi, untuk strategi perekonomian Kalbar tahun 2010,” tutur Samasta. Selain itu, Samasta melanjutkan, perbankan akan men-

dukung pelaku ekonomi, yang merasakan dampak FTA, baik dalam pemberian kredit maupun peningkatan kinerja kepada sektor tersebut. BI dalam jangka pendek akan melihat perkembangan industri dan memonitor nasabah yang bergerak dibidang kompetisinya produk FTA. Oleh karena itu, Samasta menghimbau agar lebih mengifisisensikan barang yang akan masuk dari China tersebut, karena apabila diefisiensikan, barang dari China tidak bisa

masuk ke Kalbar, disebabkan adanya freed cost yang akan dikeluarkan dalam jumlah yang cukup besar. “Oleh sebab itu, kita harus meningkatkan efisiensi dan kinerja para pekerja. Sementara ini jangan ada kepanikan dan mengambil sikap semaunya dari pengusaha. Kita harus menjaga kondisi yang stabil saat ini. Setiap manajemen harus mempunya program untuk menaham serangan,” tandas Samasta.(wah)

Diminati Publik, Bisnis Lapangan Futsal Menggiurkan Sambungan dari halaman 24

Senang Baca Pontianak Post, Tertarik jadi Jurnalis Sambungan dari halaman 17

Natal Bersama Gameka

Malaysia Bangun Sepuluh Pos Baru

Izin Alih Fungsi Keliru Sambungan dari halaman 17

IST

ASMIL : Asrama Cemara yang materialnya rawan dicuri

Perkembangan ini, menandakan bahwa olahraga satu ini mendapat tempat yang spesial bagi kalangan pencinta olahraga bola. Perkembangan ini bukan saja

secara natural tetapi juga bsa dilihat secara sistem. Termasuklah pengembangan sistem bisnis di setiap daerah. Perkembangan ini diharapkan mendapat perhatian yang serius dari pemerintah, teruta-

ma Pemerintah Kota Pontianak sebagai bentuk apresiasi. Diharapkan dengan perhatian pemerintah, olahraga ini bisa berprestasi dalam kancah nasional dan mengangkat nama daerah, khususnya Kota Pontianak. (*)

Patenkan Jalan Gus Dur Sambungan dari halaman 24

susun formatnya,” jelas Muda. Pemberian nama jalan Abdurrahman Wahid juga akan dikonsultasikan ke DPRD Kubu Raya. Pemkab akan

menyusun draf perdanya dulu. “Saya optimis para politikus akan menyetujuinya. Sebab, Gus Dur sangat layak dilabeli tokoh dan guru bangsa,” katanya. Wakil Ketua DPRD Kubu Raya Usman menilai sah-sah

saja nama mantan Presiden Abdurahman Wahid berada di Kubu Raya. “Ini perdana dan pertama kali dicetuskan. Apalagi, Gus Dur dikenal dengan gebrakangebrakan beraninya. Kita harus hormati itu,” katanya. (den)

Promosi Visit Year Belum Matang Sambungan dari halaman 24

tujuh tingkat membelah gunung di daerah tersebut. ”Di negara lain tidak ada. Tetapi aneh tempat begini justru belum dikenal menyeluruh,” ungkap dia. Mengenalkan visit year di Kalbar supaya menjadi meriah, tak cukup memasarkan di daerah lokal. Kalimantan Barat, justru sudah kalah bersaing ketika Kaltim memasukan visit yearnya di televisi swastas nasional. Sementara Sumatera Selatan bahkan sudah memasang visit year ke Sungai Musi berbentuk baliho di Bandara Cengkareng, Jakarta. ”Seharusnya kita seperti itu. Kalau memang ingin serius menjual wisata Kalbar,” ujarnya. “Saya hanya lihat visit year Kalbar di pintu masuk

Bandar Udara Supadio,” timpal dia. Bukan itu saja, Kalbar sudah seharusnya masuk pesawat berbadan lebar dengan penerbangan langsung. Sebab, lokal Indonesia seperti Natuna, Banten, Kepri ingin menjalin banyak kerjasama dan berharap ada penerbangan langsung. Kemungkinan provinsi lain juga ingin supaya ada direct planning tanpa lagi transit di Jakarta Konsumen asal negara Eropa, Asia dan Timur Tengah juga berharap Kalbar dapat disinggahi secara langsung tanpa lagi transit di negara lain. Seperti diketahui, warga luar Indonesia, yang ingin berwisata dan urusan lain harus transit di Jakarta, Malaysia ataupun Singapura. Tidak heran biaya perjalanan mereka menjadi panjang dan mahal.

Masalah lain, seperti objekobjek wisata terekam dan agenda wisata terjadwal belum dimiliki kalbar. Selama ini, warga luar mengenalnya melalui mulut ke mulut dan buka internet tanpa disengaja. Di negara eropa, ketika wisatawan luar sampai di bandar udara saja, sudah punya buku kecil panduan wisata ke tempat tersebut. Di dalamnya sudah dijelaskan berapa lama waktu ke objek wisata, biaya transportasi dan bisa melewati jalur mana saja. Tak itu saja, tempat-tempat menjual segala makanan khas, pernak-pernik dan oleh-oleh khas juga ada. ”Ini tidak. Wisatawan yang datang kesini pasti buta tempattempat tersebut. Apalagi kalau baru pertama kali berkunjung ke Kalbar,” katanya. (den)


metropolis Pontianak Post

24

Rabu 13 Januari 2010

Malaysia Bangun Sepuluh Pos Baru

PLURALITAS

Patenkan Jalan Gus Dur NAMA KH Abdurahman Wahid alias Gus Dur, mantan Presiden Republik Indonesia tak pernah habis dibicarakan. Sebagai apresiasi bentuk pengabdiannya, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya sepakat akan menamai salah satu jalan protokol di Kecamatan Sungai Raya dengan nama Jalan Abdurrahman Wahid. ”Hanya saja, kita lagi pilih jalannya,” kata Bupati Kubu Muda Mahendrawan Raya, Muda Mahendrawan, Selasa(12/1). Muda menilai Gus Dur selain fenomenal juga memberikan banyak masukan berharga kepada bangsa Indonesia. Semasa hidupnya Gus Dur dikenal tokoh plural dan guru bangsa. Di zamannya, istilah warga keturunan bagi etnis Tionghoa dihilangkan demi menghormati dan menghargai hak-hak asasi di muka bumi. Spiritnya dalam mengubah bangsa yang majemuk ini tetap terjaga. “Semangat itu, yang menjadi penghormatan pemerintah dan masyarakat Kubu Raya,” kata dia. Dengan sikap tersebut, Muda menilai sudah sewajarnya Gus Dur dilabeli dengan gelar pahlawan nasional. Pemkab Kubu Raya sangat apreasiasi terhadap gelar tersebut diberikan kepada pendiri Partai Kebangkitan Bangsa ini. ”Saya optimis, masyarakat juga serupa memberikan apreasiasi pahlawan nasional ini,” ungkapnya. Ada dua alternatif pilihan. Yang pertama jalan desa Kuala Dua-Sukalanting. Yang keduanya adalah Jalan Desa Sungai Asam. “Kita masih Ke Halaman 23 kolom 5

PERBANKAN

Perketat Pengamanan Sempadan

BEARING/PONTIANAKPOST

DATANG LAGI: Untuk kedua kalinya di bulan Januari, Kantor Dinas Sosial didatangi eks pengungsi Sambas. Mereka menuntut Depsos segera mencairkan dana bantuan sosial.

Promosi Visit Year Belum Matang SUNGAI RAYA - Ketua Indonesia Air Traffic Controlers Association Kalbar Sy Usmulyani mengatakan Visit Kalbar Year 2010 belum sepenuhnya matang. Sarana dan prasarana belum mendukung. ”Kita harus akui, masih belum siap,” kata dia, Selasa (12/1). Menurut dia, prasarana dan sarana pendukung diantaranya jalan pen-

ghubung jalur darat tidak optimal. Belum lagi, jalur transportasi udara ke daerah perhuluan seperti Sanggau, Melawi, Sekadau dan Kayong Utara belum ada. ”Bagaimana wisatawan bisa ke sana, kalau untuk tempat mereka mendarat belum ada. Belum lagi jalan-jalan masih ada berlubang. Padahal daerah-daerah

tersebut menyimpan objek wisata terindah,” katanya. Objek wisata Putusibau ibukotanya Kapuas Hulu misalnya, punya danau indah bernama Danau Sentarum. Di mata orang luar Kalbar, tempat ini merupakan surganya pemandangan terindah di dunia. Belum lagi air terjun

PONTIANAK - Malaysia semakin meningkatkan pengamanan daerah perbatasan dengan membuat 10 pos kemanan sempadan di Sarawak dengan dana sebesar Rp31 juta di bawah Rancangan Malaysia Kesepuluh. Seperti dikutip harian Utusan Sarawak, Timbalan Menteri Dalam Negeri Datuk Wira Abu Seman Yusop mengatakan pihaknya telah memetakan 10 lokasi strategis di Sarawak yang akan dibuat pos pengamanan. Lokasinya terletak di wilayah barat serta timur negeri ini. Masih dikutip dari harian berbahasa Melayu tersebut, Sarawak saat ini mempunyai 15 pos kawalan di sempadan Malaysia-Indonesia. Enam diantaranya dikawal oleh Pasukan Gerakan Am dan sisanya dijaga Angkatan Tentera Malaysia. Oleh pihak malaysia, kesepuluh pos baru nanti akan ditempatkan personil yang mempunyai kemahiran khusus, disiplin dan terlatih. Selain itu, Malaysia juga tengah mengkaji untuk menempatkan pasukan Ikatan Relawan Ke Halaman 23 kolom 5

Ke Halaman 23 kolom 5

Siap Dukung Pengusaha PEREKONOMIAN 2010 perlu diawasi dan diwaspadai, karena perekonomian akan menggeliat dengan adanya Free Trade Area, terutama barang perdagangan dari China. Pengaruh tersebut akan tampak pada naik turunnya inflasi yang akan terjadi. Demikian dikatakan Pimpinan Bank Indonesia Kantor Cabang Pontianak, Samasta Pradhana, saat ditemui Samasta Pradhana Pontianak Post di ruang kerjanya, beberapa waktu lalu. “Akan kita lihat pengaruh demandnya terhadap barang di Indonesia. Kalau kita bisa mengendalikan, maka inflasinya tidak akan terlalu tinggi. Karena salah satu indikator bahwa perekonomian pulih dari resesi adalah tingkat inflasi yang sedikit meningkat,” ujarnya. Samapta mengatakan, FTA juga berpengaruh terhadap perbankan di Indonesia. Pengaruh tersebut dapat ditemukan terhadap barang-barang manufaktur dan industri. Akan tetapi, ada beberapa sektor di Kalbar yang tidak terpengaruh dengan adanya FTA, yaitu sektor pertanian dan perkebunan. Karena pertanian dan perkebunan merupakan sektor unggulan yang belum bisa ditandingi oleh China. “Kalau dalam hal barang-barang manufaktur dan industri seperti alas kaki, garmen, tekstil, dan mainan, mungkin dirasakan pengaruhnya menjelang pertengahan tahun nanti. Semoga saja serangan ini bisa kita kurangi dampaknya dan diminimalisir, dengan mengefisiensikan manufaktur dan industri di Kalbar,” kata Samasta. Strategi dari perbankan, Samasta melanjutkan, akan lebih meningkatkan kinerja pada bidang agrobisnis dan perkebunan, karena masih Ke Halaman 23 kolom 5

REBUTAN: Setiap mobil pengang­kut sampah tiba, sejumlah pencari barang bekaspun rebutan. Pemandangan di kawasan elit “Paris II” ini bisa disaksikan terutama pada sore hari.

MUJADI/PONTIANAK POST

Ketika Futsal Menjadi Primadona Olahraga Masa Kini

Diminati Publik, Bisnis Lapangan Futsal Menggiurkan Bisnis lapangan futsal menjadi pilihan banyak pengusaha. Bisnis ini berkembang pesat seiring banyaknya minat masyarakat dengan olahraga yang satu ini. SUGENG ROHADI Pontianak

OLAHRAGA yang telah menjadi tradisi sebagian besar masyarakat Indonesia bahkan dunia saat ini dinilai prestisius. Bukan saja dalam hal olahraga tetapi juga bisnis. Lapangan futsal di Jalan Suwignyo, salah satunya. Lapangan Futsal Suwignyo 15 begitu nama dari lapangan tersebut. Menurut Bayu, penjaga lapangan pada Selasa (12/1), lapangan futsal tersebut baru berdiri selama tujuh bulan dan mengalami perbaikan aki-

IST

FUTSAL: Minat publik yang tinggi membuat bisnis olahraga ini makin berkembang.

bat angin puting beliung pada tahun lalu. Menurutnya, sewa lapangan tergantung dengan tiga pembagian waktu yakni pagi, siang dan sore. Harga juga bervariasi mengikuti pembagian waktu penyewaan. Pagi hari dimulai dari jam 08.00-15.00 dengan harga sewa Rp40.000 per jam. Siang hari mulai dari pukul 15.00-18.00 dengan harga sewa Rp50.000 per jam, dan malam hari dari pukul 18.00-waktu yang tidak ditentukan dengan harga sewa Rp65.000 per jam. Masih menurut Bayu, penghasilan perharinya berkisar Rp300.000 atau bahkan bisa sampai jutaan rupiah tergantung kondisi karena persaingan lapangan. Bisnis ini dianggap menguntungkan dan mudah karena tidak perlu melakukan promosi dengan cara yang aneh dan unik, sehingga pengusaha baik yang bersifat pribadi maupun kelompok berlomba-lomba mengembangkan bisnis ini sampai ke daerah-daerah. Ke Halaman 23 kolom 5


pro-kalbar

25

Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

survey

Pertengahan Januari KETUA DPD Partai Golkar Kabupaten Bengkayang, Yohanes Pasti mengatakan, kemungkinan pertengahan Januari 2010 ini, hasil survey yang dilakukan oleh Partai Golkar akan diumumkan. Siapa pun yang akan menjadi kandidat Bupati Bengkayang menggunakan perahu Partai Golkar akan didukung penuh. “Sampai saat ini Partai Golkar belum menetapkan figur yang menggunakan perahu Partai Golkar pada pemilihan kepala daerah di KabuYohanes Pasti paten Bengkayang. Partai Golkar menggunakan system survey. Pertengahan Januari ini kemungkinan akan diumumkan,” kata Pasti, kepada Pontianak Post, kemarin di Bengkayang. Survey bakal calon, kata Pasti, tengah berlangsung dan bersamaan konsolidasi pengajuan dari internal PDP Partai Golkar Bengkayang. ”Paling lambat akhir Januari, bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati dari Partai Golkar sudah jelas. Ini berkaitan dengan tahapan jadwal pendaftaran nama ke KPU Bengkayang,” ujar Wakil Ketua DPRD Bengkayang ini. Menurut Yohanes, survey mencakup sosok dari internal maupun eksternal Partai Golkar. Partai Golkar, diakui dewan tiga periode ini, terbuka terhadap siapa pun. Terpenting, kata dia, memenuhi syarat dan terbaik dengan lebih dahulu lolos seleksi.

Singkawang Tengah Juara MTQ MTQ Ditutup SINGKAWANG – Kecamatan Singkawang Tengah berhasil menjadi juara umum MTQ ke-III tingkat Kota Singkawang tahun 2010. Raihan ini merupakan yang ketiga kalinya. Dan otomatis, kecamatan yang dipimpin Plt Camat Arman Marsudi itu, berhak meraih piala tetap. MTQ ke-III tingkat Kota Singkawang secara resmi ditutup oleh Sekda Singkawang H Suhadi Abdullani, Senin (11/1) malam di Halaman Masjid At Taqwa Singteng. Berdasarkan lampiran Surat keputusan dewan hakim MTQ ke III nomor 02/DH-MTQ-

SKW/2010 tentang juara umum kafilah MTQ ke III tingkat Kota Singkawang tahun 2010, yang ditandatangani Ketua Dewan Hakim Hamidi Mi’raj dan Sekretaris Dewan Hakim Muhlaasin Noor, Singteng berhasil mengumpulkan nilai 73. Muhlaasin pada malam penutupan membacakan hasil pemenang MTQ ke III tingkat Kota Singkawang. Acara penutupan dihadiri oleh Ketua DPRD Singkawang Tjhai Tjui Mie, serta beberapa anggota DPRD Singkawang lainnya, Kapolres SingkawangAKBP Tony EP Sinambela, Dandim 1201 Singkawang LetkolArm Teddy Surachmat, Ketua LPTQ Singkawang HM Nadjib,

■ Ke Halaman 31 kolom 1

ODY/PONTIANAKPOST

JUARA: Sekda didampingi Ketua dan Sekretaris LPTQ memberikan piala juara umum kepada Camat Singteng.

Tak Waras, Pembakar Vihara Tak Diproses

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Dititipkan ke RSJ

bumd

Jangan Hanya Lambang BADAN Usaha Milik Daerah (BUMD) ditegaskan Effendi Achmad, legislator PPP Kayong Utara memang dibutuhkan. Seandainya setelah dibahas Perda tentang BUMD dan badan usaha daerah ini sudah direalisasikan, maka ia mengharapkan BUMD tak hanya menjadi lambang. Tetapi keberadaan BUMD harus menjadi pendorong pembangunan di Kayong Utara. Selain menjadi pilar terdepan pembangunan, Effendy Achmad BUMD juga harus memapu menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya bagi masyarakat Kayong Utara. Penciptaan lapangan kerja itu dilakukan dengan menjadikan BUMD sebagai salah satu distributor atau pun penampung hasil produksi masyarakat kayong Utara, mulai dari hasil pertanian, perikanan dan lain-lain. Kemudian hasil produksi tersebut di olah sehingga mempunyai nilai jual yang lebih baik. Tentu saja, hasil bumi tersebut selain untuk mendongkrak pembangunan KKU, juga dijual ke luar daerah sehingga Kayong Utara mempunyai produk unggulan. (ndi)

ODY/PONTIANAKPOST

DIBAKAR: Pintu masuk kelenteng vihara yang nyaris terbakar. Pelaku kurang waras hingga tidak diproses dan dimasukkan ke Rumah Sakit Jiwa.

Tahapan Calon Perseorangan Lebih Awal BENGKAYANG-Ketua Kelompok Kerja Pencalonan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bengkayang, Tarmizi mengatakan, khusus untuk perseorangan, tahapannya lebih awal dari mereka yang diusung oleh partai politik. Penegasan itu disampaikan oleh Tarmizi, di ruang kerjanya, kemarin. Tahapan awal yang harus dilalui perseoran-

■ Ke Halaman 31 kolom 1

ODY/PONTIANAKPOST

LILIN: Lilin raksasa yang bakal menyemarakkan Imlek bulan depan.

Persiapkan Aksesoris Beberapa kawasan bersiap menyambut datangnya tahun baru Imlek. Di Ketapang di kawasan pasar sudah terlihat suasana tersebut, yakni penjualan dupa dan hio serta pernik-pernik Imlek mulai terlihat. Anyin, 38 tahun, pemilik salah sebuah toko hio di Ketapang menyebutkan kalau Imlek memang sudah cukup dekat. Pertengahan bulan depan, tepatnya 14 Pebruari. Cuma masalahnya, karena cuaca kurang menentu, jadi semua pasokan pernak-pernik Imlek sudah kami masukkan dari awal. ‘’Awal bulan lalu, Desember, semuanya sudah masuk. Khawatirnya malah tidak kebagian,’’ ujar Anyin. Selain dupa, Anyin juga menjual beraneka lilin merah, lampion, gaharu, hio serta huruf khas tahun baru China dengan dominasi merah menyala. Tak ketinggalan aneka kalender aksara Mandarin yang lengkap dengan hari-hari besarnya.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

gan tersebut adalah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Bengkayang untuk dilakukan verifikasi dokumen mereka. “Kita akan melakukan verifikasi tingkat kecamatan dan desa/kelurahan yang tersebar di Kabupaten Bengkayang,” kata Tarmizi. KPU, kata Tarmizi, akan melakukan verifikasi selama 21 hari di lapangan tanpa

menggunakan sistem acak. “Jadi, semuanya akan dilakukan oleh PPK dan PPS untuk melakukan verifikasi,” katanya. Bila dokumen itu dinyatakan benar, kata alumnus Fakultas Teknik Untan ini, barulah bakal calon perseorangan tersebut mendaftarkan diri ke KPU sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh KPU yakni tanggal

Trayek Entikong Ditolak PEMANGKAT-Sekitar 16 orang dari perwakilan 4 pengusaha transportasi serta ketua DPC Organda kabupaten Sambas, Selasa 12/1 mendatangi kantor Dinas Perhubungan kabupaten Sambas, meminta kejelasan terkait penambahan trayek baru Sambas -Entikong. Rombongan adalah perwakilan dari CV Mahkota, Surya Karya, Herlang dan SuryaTimur. Mereka datang sekitar 11.00 Wib menggunakan dua buah bus angkutan. Mereka diterima kepala dinas serta beberapa kepala bidang di aula pertemuan kantor. Kasman, salah satu perwakilan dari CV Mahkota mengatakan dirinya mendapatkan informasi tentang adanya perusahaan baru yang masuk untuk menambah trayek Sambas –Entikong. Padahal berdasarkan surat pernyataan tahun 2005, tidak ada lagi penambahan trayek.

imlek

SINGKAWANG – Polisi telah menangkap dan menahan pelaku pembakaran kelenteng atau Vihara Tri Dharma Bumi Raya Singkawang di Jalan Sejahtera, Senin (11/1). Pelaku yang bernama Herli David Rasidi (26), tidak bisa diproses secara hukum, karena yang bersangkutan diduga mengalami gangguan jiwa. ■ Ke Hal 31 kolom 1

8-14 Pebruari 2010. “Kita minta kepada bakal calon perseorangan untuk mencermati tahapan jadwal tersebut,” katanya. Apa saja syarat khusus bagi bakal calon perseorangan tersebut. Tarmizi menjelaskan, yakni menyerahkan dokumen dukungan kepada KPU dalam bentuk sofcopy dan hard copy.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Jelang Pemilu Kada

Sistem Coblos Digunakan Lagi FAHROZI/PONTIANAKPOST

BANTUAN: Kawat bronjong guna mengantisipasi jebolnya tanggul Sebedang.

Danau Sebedang Dipasang Bronjong SAMBAS--Jebolnya tanggul Sebedang beberapa waktu lalu, membuat Direktorat Jendral Sumberdaya Air Balai Wilayah Sungai Kalimantan I menyerahkan 172 kawat bronjong berukuran 2x1x0,5 meter (heanygalpanisis diameter 3,0 mm pabrikasi), Selasa 12/1 kepada pemkab Sambas

melalui PU Bina Marga setempat. Ferry Madagaskar kepala PU Bina Marga Kabupaten Sambas mengatakan bantuan kawat bronjong yang diberikan untuk digunakan menanggulangi jebolnya penahan air di danau Sebedang.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

KENDAWANGAN-- Tata cara pemberian suara pada Pemilu Kada Ketapang 2010 berbeda dengan Pilpres 2009. dalam pemilu Kada 2010 kembali menggunakan cara mencoblos surat suara dan menggunakan kartu pemilih. “KTP hanya berlaku untuk Pilpres serta harus terdaftar sebagai pemilih,” tegas Juardani, Ketua KPUD Ketapang dalam rapat kerja PPS se-Kecamatan Kendawangan, Selasa (12/1). Raker PPK sekaligus Bimtek tata cara verifikasi dukungan perseorangan dan pemutakhiran data pemilih serta sekaligus sosialisasi Pemilu Kada Ketapang 2010 dilakukan Gedung Pangeran Adi Kecamatan Kendawangan. Juardani menuturkan Pemilu Kada disepakati Hari Rabu (19 Mei 2010). Pada tanggal tersebut adalah hari pemungutan suara. Karena itu Ketua KPU Ketapang mengharapkan tak ada lagi jabatan plt pada jabatan bupati. Karena masa jabatan Bupati berakhir pada bulan Agustus 2010. Persiapan Pemilu Kada Ketapang meliputi perencanaan penyelenggaraan seperti penetapan tata cara dan jadwal pelaksanaan pemilu kada (SK 39/2009) dirubah dengan SK.01/2010. Demikian juga penetapan SK jumlah kursi dan suara parpol dan penetapan SK jumlah minimal dukungan.

■ Ke Halaman 31 kolom 1

Melihat Tanggul Penahan Air di Kabupaten Sambas

Lindungi Pemukiman, Perlu Pengawasan Kontinyu Ada beberapa tanggul di Kabupaten Sambas. Fungsinya penahan air di kala banjir. Kerusakan sedikit saja di tanggul, tentu membahayakan warga. Terutama mereka yang tinggal di dekat penahan air. Perawatan dan pengawasan harus maksimal agar tak jebol ataupun kerusakan lainnya. fahrozi Sambas

FAHROZI/PONTIANAKPOST

JEBOL: Tanggul Sebedang yang jebol diharap tak berlaku di tanggul-tanggul lainnya.

Belum lama ini warga di beberapa desa di dekat tanggul air Sebedang dikagetkan dengan jebolnya penahan air tersebut. Dua desa terendam. Sehingga kejadian tersebut mengganggu aktifitas warga. Kerawanan jebolnya tanggul juga dialami warga di Komplek gayung bersambut, Desa Semelegi Kecamatan Selakau. Dimana tanggul yang ada digunakan sebagai aktifitas bongkar muat dari truk pengangkut kelapa sawit. Sehingga kapasitas berlebihan membuat tanggul rusak. Guna mengurangi kerugian, perlu tindakan rutin menjaga keberadaan tanggul tersebut. Terlebih lagi saat musim penghujan. Dimana debit air yang ada semakin tambah, namun tidak dibarengi dengan kemampuan tanggul yang ada. Sehingga kemungkinan rusak sangatlah besar. Seperti diungkapkanAgus, salah satu warga Sebedang. Tanggul penahan air yang ada jebol dan membanjir dua desa di bawahnya. Yakni desa Tanjung Putat dan Sebedang. Dihalaman warga nampak digenangi air hingga lutut orang dewasa. ■ Ke Halaman 31 kolom 1


26 kinerja

SINGKAWANG

Polres Diapresiasi TAK lama setelah peristiwa percobaan pembakaran Vihara Tri Dharma Pusat Kota Singkawang, jajaran Polres Singkawang berhasil mengamankan pelakunya. Ketua DPRD Singkawang, Thjai Chui Mie memberikan apresiasi atas kinerja kepolisian. “Kita berterima kasih atas cepatnya polisi menangkap pelaku. Khawatir bila pelaku tidak berhasil diringkus, akan menimbulkan pemikiranpemikiran yang negatif terhadap Singkawang,” kata dia, kepada Pontianak Post, kemarin. Chui Mie mengatakan, bila memang pelaku tidak waras, tentu dia secara pribadi berdoa agar segera diberikan kesembuhan dan dapat melakukan hal-hal yang berguna bagi dirinya, keluarga dan masyarakat luas. Dia juga berharap, jika si pelaku sakit tentu saja diharapkan untuk segera berobat dan diobati sehingga tidak lagi mengganggu segala kepentingan umum. “Tapi, bila sebaliknya tentu harus dihukum. Ingat, tuhan selalu melihat perbuatan dan tindakan kita sehari-hari manusia. Kita bisa membohongi sesama, tapi tidak dengan Tuhan dan diri sendiri,” kata politisi perempuan Partai PIB ini. (zrf)

Rabu 13 Januari 2010

Tak Pakai Helm Cuma Diperingatkan Polsek Gelar Razia

Thjai Chui Mie

Pontianak Post

SUNGAI RAYA – Kepolisian Sektor (Polsek) Sungai Raya Kabupaten Bengkayang menggelar razia di depan Markas Polsek, Senin (11/1). Razia yang dipimpin langsung oleh Kepala Polsek Sungai Raya Ajun Komisaris Polisi (AKP) Edwin Saleh dimulai pukul 22.30 WIB dan berakhir pukul 23.30 WIB. Sebanyak dua puluhan anggota dari kesatuan Samapta, Intel, Lantas dan Reskrim Polsek Sungai Raya diterjunkan. Selama satu jam, petugas melakukan pemeriksaan setiap kendaraan yang melintas di ka-

wasan tersebut. Baik dari arah Kabupaten Pontianak maupun arah Kota Singkawang. Polisi mengintensifkan pemeriksaan untuk mengetahui dan menindak, apakah ada pengguna lalu lintas yang kedapatan membawa senjata tajam (sajam), narkokita dan obat terlarang (narkoba) serta benda-benda lain yang membahayakan dan terlarang dari kendaraan bermotor warga yang melintas. Termasuk juga kelengkapan Surat-surat kendaraan guna antisipasi curanmor. Dan tertib administrasi, sebagai warga negara. Hal ini ditegaskan oleh salah satu pemuka masyarakat Sungai Raya Uray

Tommy, yang dilibatkan oleh Polsek Sungai Raya dalam menggelar razia tersebut. Kepada Pontianak Post, Tommy mengatakan, bahwa pihak Polsek Sungai Raya tidak menemukan segala jenis sajam, narkoba dan benda-benda membahayakan serta terlarang lainnya. “Polisi tidak ada menemukan,” tegas Tommy Senin (11/1) malam. Ia menegaskan, bahwa banyak pengendara bermotor yang tidak menggunakan helm. “Mereka hanya diberikan peringatan terlebih dahulu. Kalau nanti digelar razia kembali, dan mereka terjaring lagi, polisi akan menindak tegas,” ungkap Tommy. Lebih jauh dia menjelaskan,

bahwa razia yang dilakukan oleh Polsek Sui Raya ini akan rutin. “Ini guna menjaga kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) di wilayah hukum Polsek Sui Raya. Sekarang ini masih diperingatkan, nanti akan

ditindak tegas oleh kepolisian,” katanya. Tommy sangat mendukung langkah yang dilakukan oleh kepolisian ini. Dia juga berharap semua elemen masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Sungai Raya, juga mendukung.

“Serta bersama-sama menjaga kamtibmas. Tanpa masyarakat, polisi tidak akan dapat bekerja maksimal. Polisi juga sebagai mitra masyarakat, yang bertugas melindungi, melayani dan mengayomi,” tuntasnya. (ody)


Pontianak Post

Rabu

13 Januari 2010

KORUPSI

Kemiskinan Merajalela POKOK permasalahan dari kemiskinan hampir di seluruh negara berkembang adalah suap dan korupsi. Karena suap, korupsi dan kemiskinan memiliki hubungan timbal balik. Demikian diungkapkan, Abdul Hamid Zainudin eksponen pejuang 45 kepada Pontianak Post, kemarin (11/1). “Korupsi menyebabkan kemiskinan semakin merajalela,” tegas Zainudin. “Jika kemiskinan merupakan turunan dari kegagalan sistem ekonomi, maka korupsi merupakan kegagalan dari sistem politik yang didalamnya diterapkan dalam sistem hukum dan administrasi publik yang diterapkan sebuah negara, khususnya di Indonesia,” tambahnya. Ia menegaskan, hal itu dapat dilihat dengan lemahnya sistem hukum Abdul Hamid Z yang mengatur masalah korupsi. Menurut Zainudin, hal ini diperparah dengan dengan sistem administrasi publik yang masih kacau. “Administrasi diciptakan bukan untuk memudahkan, melainkan mempersuli segala urusan. Sehingga peluang sudap dan korupsi menjadi terbuka,” katanya. Zainudin menjelaskan, bisa dilihat kasus-kasus suap terjadi hampir di seluruh lapisan masyarakat. Tak hanya di sektor pemerintahan saja, kata dia, suap juga dapat ditemukan di sektor swasta. “Boleh dikatakan tidak ada satu layanan publik pun yang terbebas dari suap,” katanya. Ia menyatakan, sudah seharusnya ada perbaikan sistem hukum dan penyederhanaan administrasi publik. Indonesia, kata dia, sudah saatnya juga memiliki hukum yang tegas, terhadap tindakan suap dan korupsi. “Walaupun tidak sesuai dengan konsep praduga tak bersalah (presumpertition of innecocent),” terangnya. Pembenahan administrasi publik pun harus dilakukan dan administrasi harus dikembalikan pada tujuan awalnya. “Yakni mempermudah urusan masyarakat. Negara juga harus embuat administrasi publik yang sesederhana mungkin,” tegasnya. (ody)

SINGKAWANG

27

Belanda Hibah Dana Buat PDAM

ZUL/PONTIANAKPOST

TINJAU: Pihak Belanda diwakili oleh Mr Sjak Mans, Direktur PT Vapro Belanda melakukan peninjauan terhadap instalasi PDAM di Singkawang.

Tak Sesuai UMK, Izin Dicabut Upah Minimum Singkawang Rp778.500 SINGKAWANG - Segala jenis usaha di Kota Singkawang wajib membayar gaji karyawannya sesuai dengan Upah Minimum Kota (UMK) yang

sudah ditetapkan, sebesar Rp778. 500. “Bagi perusahaan yang selama ini sudah membayar gaji di atas UMK, tidak boleh menurunkan. Bagi perusahaan yang selama ini belum membayar gaji sesuai dengan UMK, harus menyesuaikannya,” kata B. Pasaribu Sekrterasi Dewan Pengupahan Kota (DPK) Singkawang, kemarin (12/1). Ia mengatakan, itu usai melakukan pertemuan dalam rangka sosialiasi Keputusan Gubernur Kalbar nomor 663 tahun 2009 tentang penetapan UMK Singkawang tahun 2010. Dihadiri oleh beberapa pihak terkait, termasuk para pengusaha, seperti Iwan Gunawan dari Apindo, Ritonga dari Mahkota Hotel, Harus dari SBSI dan lainnya. Dalam SK tersebut menetapkan bahwa UMK Singkawang tahun 2010 Rp778.500 perbulan. UMK Singkawang 2010 adalah upah bulanan terendah yang diterima pekerja untuk waktu kerja tujuh jam sehari dan 40 jam seminggu. SK 663 tahun 2009 itu, ditetapkan di Pontianak 4 November 2009 dan mulai berlaku sejak 1 Januari 2010. SK tersebut, mulai kemarin disosialisasikan kepada perusahaan-perusahaan. “Dalam mensosialisasikan kita bermitra dengan SBSI,” kata Pasaribu. Usulan upah Rp778. 500, menurut Pasaribu merupakan ketetapan bersama DPK Singkawang, sebelum diajukan ke pihak Pemprov Kalbar. Dan, kata dia, usulan tersebut langsung disetujui, termasuk besaran upahnya.

“Kita usulkan langsung disetujui. Pertimbangan Rp778.500 itu, karena memperhitungkan hidup yang layak di Kota Singkawang. Semua sudah kita rumuskan. Kita juga sudah survey di lapangan,” jelasnya. Ia menegaskan, perusahaan yang tidak menerapkan dan mematuhi SK tersebut, bisa dikenakan sanksi tegas. Nantinya, akan dilakukan monitoring dalam hal pengawasan terhadap perusahaan-perusahaan yang ada. “Paling ekstrimnya, izin diambil (dicabut). Kita berkoordinasi dengan Disperindag,” tegasnya. “Kita mengupayakan bagaimana perusahaan-perusahaan bisa maju. Tapi, perusahaan juga tidak boleh lepas tanggungjawabnya dalam masalah kesejahteraan karyawannya,” lanjut Kabid Tenaga Kerja Dinsosnakertrans Singkawang tersebut. Ia mengatakan, DPK tersebut berlaku satu tahun. “Nanti akan kita evaluasi. Bisa saja jumlahnya naik,” ujarnya. Lebih jauh dia menjelaskan, berdasarkan data Dinsosnakertrans Singkawang jumlah koperasi di kota ini adalah sebanyak 21 unit dengan karyawan 174 orang. Untuk CV ada 300 dengan karyawan sebanyak 1500. Sedangkan usaha perorangan adalah 1850 dengan jumlah karyawan sebanyak 9250. Serta Perseroan Terbatas sebanyak 150 dengan jumlah karyawan 1.500. “Semuanya wajib mengupah sesuai dengan UMK Singkawang 2010,” tuntasnya. (ody)

SINGKAWANG-Negara Belanda bakal mengucurkan dana untuk perbaikan PDAM Kota Singkawang. Pihak Belanda sendiri diwakili oleh Mr Sjak Mans Direktur PT Vapro yang berkedudukan di Belanda dan memiliki perwakilan di Jakarta. Selain itu, juga ada pejabat Provinsi Kalbar telah melihat kondisi PDAM Kota Singkawang, Ahad (10/1) sore. Sedangkan pejabat Pemkot Singkawang, Kadis Tata Kota, Sueb Hamid, Kepala Humas Setda Singkawang, Martinus Missa dan Kabag Teknik PDAM Singkawang, Sutedi dan Koordinator Kota Singkawang penerima hibah yang juga anggota DPRD Singkawang, Dedi Mulyadi. Pendamping Regional Country Indonesia, kepada Pontianak Post, Belanda akan memberikan dana hibah yang diperuntukan bagi peningkatan air bersih. Setelah peninjauan tersebut, kata Imam, tentu akan diputuskan nantinya. Namun, kata Imam, guna memperjuangkan dana hibah tersebut, Pemerintah Kota Singkawang harus proaktif, seperti menyampaikan data-data yang dibutuhkan dan sebagainya. “Tanpa proaktif dari pemerintah, akan sulit diperoleh. Apalagi pengeluaran dana tersebut sangat ketat,” kata Imam. Melihat kondisi di lapangan, Imam optimis dana hibah itu bisa diperoleh pemerintah kota. “Kita akan kaji lagi.” Sementara itu, Kepala Dinas Tata Kota Singkawang, Sueb Hamid mengatakan, pemerintah kota sudah proaktif menyampaikan berbagai laporan mengenai kondisi PDAM Singkawang. “Kita berharap, dana hibah ini akan bisa diperoleh Kota Singkawang, guna memperbaiki jaringan PDAM yang sudah puluhan tahun tak pernah diperbaiki,” kata Sueb. Sementara itu, Kepala Bidang Teknik PDAM Singkawang, Sutedi menjelaskan, selama ini PDAM belum mampu memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga Singkawang. Menurut dia, pelanggan yang berjumlah 12.074 pelanggan belum maksimal memberikan pelayanan air bersih tersebut. Tahun 2010 ini, Pemkot Singkawang telah mengajukan anggaran sebesar Rp10 miliar untuk perbaikan jaringan pipanisasi bagi PDAM. “Walaupun ada perbaikan jaringan, tapi kita belum bisa menambah pelanggan baru. Kita masih berkutat memberikan pelayanan maksimal bagi pelanggan yang sudah ada. Peningkatan IPA dari 50 liter perdetik menjadi 80 liter perdetik akan dilakukan. Kata Sutedi, PDAM mengandalkan gravitasi dan pompanisasi. “Grativitasi ini sumber airnya berasal dari Hangmoy 1, Hangmoy 2 dan Hangmoy 3 serta Poteng. Sedangkan, pompanisasi berasal dari sumber Aria, Tirtayasa dan Seluang. Seluang sendiri kadang-kadang saja digunakan untuk musim kemarau saja,” kata dia. (zrf)

Pasang Iklan

BIRO

SINGKAWANG HUB.

(0562) 631912


SAMBAS

28

Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

Urai Kompleksitas Masalah Sebedang SAMBAS – Danau Sebedang mempunyai permasalahan yang komplek. Hal ini dikemukakan anggota Komisi B DPRD Sambas Anwari di ruang kerjanya. “Kami melihat hingga sekarang pembangunan di danau mau dijadikan kawasan apa,” katanya. Ia menyebutkan banyak instansi yang harus terlibat dalam mengurus Danau Sebedang. Menurutnya, jika air danau akan dijadikan air baku bagi masyarakat maka di sana bidang pengairan harus menata dengan baik lokasi itu. “Sedangkan menjaga kelestarian lingkungan supaya air danau bebas pencemaran, maka dinas lingkungan hidup harus bertanggung jawab. Bukan hanya memasang plang tentang pence-

maran tetapi melakukan pengawasan terhadap pelaku perusak lingkungan,” tegasnya. Anwari mengemukakan upaya mengatasi rusaknya hutan sebagai penahan air, keterlibatan bidang kehutanan harus ada. Dikatakannya, terakhir bila danau ingin dijadikan lokasi wisata, bidang pariwisata supaya mampu menata dengan baik. “Sudah puluhan tahun Danau Sebedang tidak berkembang pembangunannya. Mungkin hanya ada kerusakan lingkungan hidup serta buruknya penataan lokasi wisata,” tegasnya. Legislator yang membidangi perekonomian ini mengatakan menyelesaikan persoalan Danau Sebedang harus ada keterpaduan

antarinstansi. Menurutnya, jangan sampai ada ego sektoral. “Tidak terintegritasnya program kerja berdampak sampai kapan pun hanya masalah yang didapatkan pemerintah daerah,” tutur Anwari. Ketua Komisi B DPRD Sambas Giffarian mengatakan persoalan ini harus dituntaskan. Ia tidak mau saling menyalahkan. Menurutnya, harus diketahui apakah ada rencana tata ruang kawasan tersebut. “Informasi yang kami dapatkan dulu pernah ada draf rencana tata ruang. Apakah rencana itu diimplementasikan dalam sebuah pembangunan dan pengembangan wisata Danau Sebedang,” tuturnya. (riq)

TORIQ/PONTIANAKPOST

IKHTIAR: Banyak ikhtiar dapat dilakukan ibu rumah tangga di pedesaan dalam memperoleh pendapatan. Tampak di foto, sejumlah ibu membuat berbagai anyaman seperti tikar dan bakul dari bahan baku alam.

Jelang Ujian, Sosialisasi Kembali Digencarkan SAMBAS-Menjelang pelaksanaan ujian akhir berstandar nasional maupun ujian nasional yang tinggal beberapa bulan lagi, sosialisasi kembali digencarkan. Pemkab Sambas melalui Dinas Pendidikan kini mulai meraton menggelar kegiatan sosialisasi tersebut. “Mengawali bulan ini, sudah dua kali sosialisasi dilaksanakan,” jelas Kepala Bidang TKSD Dinas Pendidikan Kabupaten Sambas H Mahrus Saman SPdSD, kepada Pontianak Post kemarin, di Sambas. Menurutnya seperti yang dilakukan sebelumnya, sosialisasi dimaksudkan untuk memberikan pemahamanan tentang penyelenggaran ujian tersebut. Dengan demikian, kata Mahrus, diharapkan para

pelaku pendidikan dapat mempersiapkan segala sesuatunya demi suksesnya peserta didik dalam mengikuti ujian nantinya. Berdasarkan tahun lalu, tingkat kelulusan sekolah dasar di Kabupaten Sambas diatas 90 persen. Bahkan ada pelajar dari daerah ini yang nilainya terbaik Sekalimantan Barat. “Harapan Kita tahun ini juga demikian tentunya. Makanya semua pihak diharapkan berperan, khususnya pelaku pendidikan,” imbuh Kabid TKSD. Mahrus menjelaskan pelaksanaan ujian diperkirakan akan berlangsung awal Mei. Mengingat waktu masih tersedia, tukasnya, diharapkan sejak sekarang persiapkan sudah dilakukan sedemikian rupa. Misalnya

pelaku pendidikan, ujarnya, latihan intensif hendaklah digelar dalam mengerjakan contoh soal yang diujikan. Sementara stakeholder pendidikan, kata Mahrus, dapat mendukung dengan berbagai hal. Diantaranya menciptakan suasana yang kondusif bagi siswa agar bisa lebih berkonsentrasi belajar. “Mulai dari orang tua, aparat wilayah, dan semua komponen, harus berperan serta,” ajaknya. Mengingat suksesnya ujian butuh keikutsertaan seluruh elemen, kata Mahrus, makanya dalam setiap sosialisasi yang diundang bukan hanya mereka yang bersentuhan dengan pendidikan, melainkan semua pihak di wilayah tersebut. (riq)


Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

potret

Politik

Dukungan Terus Mengalir Setelah beberapa Pimpinan Kecamatan dan Komcat Golkar disejumlah wilayah menginginkan Yasir Ansyari jadi Calon Bupati Ketapang. Kini giliran Pimpinan Kecamatan Sandai membulatkan tekad mendukung Yasir Ansyari bertarung pada Pilkada Mei 2010. “PK Sandai siap dukung pencalonan Bang Yasir untuk Muhaini Jakpar jadi Cabup di Rapim Golkar pertengahan Januari mendatang ini,” tegas Ketua PK Golkar Kecamatan Sandai Muhaini Jakpar kepada Pontianak Post, kemarin. Ia menilai sosok ketua terpilih dalam Musda VIII tepat. Bahkan Yasir merupakan sosok perubahan bagi partai maupun pembangunan Ketapang. Dengan raihan suara terbesar pada Pileg merupakan tanda bahwa ketua fraksi Golkar di DPRD Ketapang tersebut memang layak jadi calon bupati mendatang. “Bagi PK Sandai pak Yasir sosok muda, energik dan ulet serta supel sehingga layak,” timpal politisi yang akrab disapa Alek Muhai. Bagi PK Golkar Sandai, Yasir merupakan ka-der tepat menggantikan kader terbaik Golkar yang saat ini menjabat Bupati Ketapang H Morkes Effendi. Pilihan PK Sandai Golkar atas Yasir bukan dikarenakan sang Ayah Morkes Effendi seorang mantan Ketua DPD Golkar Ketapang atau Ketum DPD Golkar Kalbar, akan tetapi PK Golkar Sandai melihat kecakapan dan kelayakan Yasir selaku kader muda yang memiliki visi memajukan partai ini. Kalau ada isu atau kampanye hitam mengatakan nepotisme atau dinasti terhadap pencalonan Yasir sebagai calon Bupati. Alek Muhai hanya menjawab dengan tegas. “Kita harus berpikir jernih mengenai isu tersebut, karena isu tersebut dilontarkan oleh orang-orang memiliki pikiran dangkal, kita harus menanggapi isu tersebut secara proporsional dan profesional, karena Kabupaten Ketapang bukanlah kerajaan yang tahta kekuasaan turun menurun,” terangnya. Ia mencontohkan Sukarno Presiden pertama sang proklamator. Ketegasannya sebagai pemimpin menjalar ke sang anak Megawati Soekarno Putri. Buktinya, kata dia, Megawati bisa duduk sebagai orang nomor satu di negeri ini. (har)

Andi candra/pontianakpost

PERINGATAN: Tanda peringatan untuk berlalu lintas di pasang anggota Polsek Sukadana. Papan berhatihati berkendaraan ini tujuannya mengantisipasi kecelakaan berlalu lintas.

AIDS Renggut 12 Nyawa KETAPANG—Empat tahun terakhir ini penyebaran penyakit menular HIV/AIDS bisa dibilang tidak signifikan. Namun masyarakat tetap diminta waspada dan ekstra hati-hati. Tahun 2009 saja sudah 3 nyawa terenggut akibat penyakit yang sampai saat ini belum ada obatnya ini. Kepala Bidang Pemberantasan dan pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan (P2PL) Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang, Rustami, mengatakan kebanyakan penderita HIV/AIDS ini merupakan lelaki. Penyebabnya beragam ada diakibatkan gonta-ganti pasangan, penggunaan jarum suntuik sembarangan khusus pengguna narkoba, maupun tidak memakai pengaman saat berhubungan sex. Ironisnya para penderita ini didominasi usia produktif. “Banyak dari penderita ini yang berusia produktif, bahkan diantaranya ada usianya 23 atau 24 tahun sudah tertular HIV/AIDS,” ungkapnya ditemui Pontianak Post,

MaU paSanG di

kEtApAnG

• IKLAN • KOMBIS • LANGGANAN KORAN Hubungi : Biro pontianak post ketapang

telp. 0534 - 35514

kemarin. Untuk mengetahui apakah sese orang mengidap HIV/AIDS. Masyarakat perlu melakukan tes darah secara sadar dan sukarela. Terutama bagi masyarakat atau seseorang yang pernah melakukan tindakan resiko tinggi terkena HIV/AIDS. Misalkan suka jajan PSK secara sembarangan. Atau pengguna jarum suntik secara bergantian. “Caranya untuk memastikdan diri mengidap atau tidak tertular HIV/AIDS bisa dilihat dari perubahan fisik tubu. Namun hal tersebut butuh jangka waktu lama. Cara cepatnya melalui tes darah di laboratorium,” katanya. Di Ketapang sudah ada VCT Bougenvil dan Dinas Kesehatan Ketapang juga ada petugas khusus yakni lay concelor dan petugas laboratorium. Dimana petugas khusus tersebut menangani persoalan penderita HIV/AIDS positif. Para ODHA (Orang dengan HIV/ AIDS) diberikan semangat dan motivasi agar tetap tegar menjalani

hidup. Termasuk terapi pemberian obat antiretroviral (ARV). Sehingga dapat meminimalisir perkembangan virus HIV tersebut. Bahkan ia mengingatkan masyarakat untuk menghindari tempattempat berpotensi resiko tinggi tertular AIDS. Seperti lokasilsasi pelacuran dan penggunaan jarum suntik. Bagi masyarakat yang suka bertukar pasangan dalam melakukan hubungan intim disarankan menggunakan kondom baik pria dan wanita. Selain itu, kata dia, sedapat mungkin tidak melakukan oral sek, sebagai bentuk antisipasi. Hal ini, lanjut dia, agar menghindari tertularnya HIV/ AIDS melalui cairan darah apabila terjadi luka. “Karena bagaimana pun kita tidak mengetahui orang tersebut menderita HIV/AIDS atau tidak apabila yang bersangkutan tidak melakukan tes darah,” katanya. Oleh sebab itu, semua elemen masyarakat diminta waspada dan serius untuk mengantisipasi diri dan keluarga dari HIV/AIDS. (har)

Kodim dan Polhut Siap Tertibkan Illegal Logging KETAPANG—Agar kekayaan hutan tetap terjaga dan tidak dijarah okunum tak bertanggung jawab. Dinas Kehutanan Ketapang dan pasukan kodim 1203 Ketapang tahun 2010 ini berkomitmen saling bekerjasama memberantas praktek Illegal Logging (IL) di Ketapang. Caranya dengan peningkatan sinergisitas dan koordinasi dilapangan. Sehingga penanganan daerah rawan IL dan penjagaan kelestarian hutan. Menurut PLT Kepala Dinas Kehutanan Ketapang Ir.JP.Setioharnowo M.Sc, baru-baru ini kepada Pontianak Post, mengatakan secara nyata praktek IL berdampak negative dalam pengelolaan hutan. Aksi pembalakan liar, kata Setio, tidak saja menyebabkan kwantitas hutan semakin berkurang namun berdampak pada menurunnya kualitas dan fungsi hutan secara menyeluruh.

Ketapang Kurang Ahli Gizi KETAPANG-Awal tahun 2010, penyebab gizi buruk kembali banyak disoroti. Pitriyadi mantan ketua LSM K-3 menyebutkan persoalan gizi buruk banyak penyebabnya. Menurut sekretaris PMI Cabang Ketapang ini, selain kasus di lapangan, dalam hal penanganan gizi buruk di Kabupaten Ketapang ini juga masih kekurangan tenaga ahli gizi. “Contoh saja RSUD Agosdjam pun masih kekurangan tenaga gizi,” tegas Pitriyadi, sekretaris PMI Ketapang. Dari informasi yang diketahuinya, saat ini tenaga S-1 Gizi hanya satu orang. D-3 gizi yang PNS hanya 3 orang. Sementara honor hanya satu orang. Mereka inilah yang stanby di

Pos Anggaran Penanggulangan DBD Dipangkas

28

Giatkan Karang Taruna AKTIVITAS karang taruna di Kabupaten Ketapang dinilai Rusbandi perlu “dihidupkan” kembali. Sebagai salah satu organisasi kepemudaan, ia menilai organisasi ini strategis dalam pembinaan pemuda dalam eksistensinya membangun Ketapang. “Kalau dahulu pembinaan Karang Taruna ini langsung ditangani oleh Dinas Sosial, tak tahulah sekarang ini, Rusbandi tetapi saya pikir organisasi Karang Taruna ini perlu digiatkan kembali,” kata Rusbandi, pengurus DPD KNPI Ketapang. Rusbandi menyebutkan kiprah pemuda sangat menentukan pembangunan Ketapang. Demikian juga dengan keberadaan Karang Taruna. Tak hanya itu saja, dalam kesempatan itu Rusbandi juga mendorong tumbuhnya kegiatan kepemudaan melalui organisasi di Universitas Terbuka (UT). Rusbandi yang baru dinyatakan lulus ujian pada 11 Januari 2010 dengan nilai A ini akan terus mendorong mahasiswa dan pemeuda untuk lebih aktif lagi berkiprah dalam pembangunan. (ndi)

KETAPANG

Instalasi gizi RSUD. Tugasnya mengatur cakupan gizi makanan dan minuman seluruh pasien dan pegawai RSUD Agoesdjam. Selain itu mereka juga melayani konsulatasi gizi bagi pasien dan masyarakat umum. Tenaga gizi di RSUD yang sekarang menjadi BLU ahli gizi tersebut masih mempunyai ruangan untuk konsultasi. Apalagi tenaga gizi RSUD tersebut dibagi 3 ship, pagi siang dan malam. “Selama ini di Ketapang memang kekurangan ahli gizi” lanjutnya. Sementara itu, penerimaan PNS tahun 2009 hanya ada empat orang. Sedangkan tahun 2008 hanya 5 orang. Tahun 2007-2006-2005, masing-masing hanya satu orang. (ndi)

Untuk itulah, Dishut Ketapang akan meningkatkan kegiatan pencegahan dan penanggulangan IL di Ketapang. “Dengan program yang intensif, sinergis dan koordinatif lintas sektoral, diyakini upaya meminimalisir aksi IL penebangan liar akan lebih berhasil. Oleh sebab itu kedepannya kerjasama Polhut dan pasukan kodim akan lebih ditingkatkan di lapangan,” tegasnya. Menurut Badan Pangan dan Pertanian Dunia FAO tindakan IL banyak macamnya. termasuk menebang pohon tanpa izin, mengambil lebih banyak kayu dari yang diizinkan, mendapatkan HPH/IUPHHK dengan menyuap, menggandakan izin penebangan, merusak kulit pohon supaya pohonnya mati. Sehingga mendapat alas an untuk ditebang, dan menghubungi penduduk lokal untuk mengambil kayu dari kawasan hutan lindung. Selain itu, menebang jenis

kayu yang dilindungi, menebang di kawasan lindung atau konservasi, menebang di luar batas kawasan HPH/ IUPHHK serta menebang di kawasan terlarang seperti lereng curam, bantaran sungai, dan kawasan resapan air juga merupakan aktvitas illegal. Dikatakannya terjadinya IL diakibatkan beberapa hal. Seperti masih adanya bahan kayu di hutan, tingginya harga jual kayu, tidak sebandingnya targer tebangan dengan kebutuhan rill pembangunan, tingginya tingkat kemiskinan, adanya campur tangan pemodal/ cukong dari luar serta luasnya lahan hutan dan terbatasnya jumlah petugas. Tentunya, lanjut dia, tidak hanya itu, keterbatasan sarana dan prasarana dan lemahnya penegakan hukum menjadikan IL tetap terjadi walaupun intensitasnya semakin berkurang. (har)

KETAPANG—Anggaran Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang khusus penanggulangan Demam Berdarah Dengue (DBD) dipangkas. Turunnya anggaran tersebut dikarenakan kemampuan keuangan daerah dan program lain di Dinas Kesehatan yang dianggap lebih prioritas. Namun Dinas Kesehatan tetap berkomitmen meskipun anggaran terbatas upaya pencegahan DBD akan dimaksimalkan. Menurut Kepala Kepala Bidang Pemberantasan dan pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan (P2PL) Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang, Rustami, ditemui di ruang kerjanya, Selasa (12/1) kemarin mengatakan usulan anggaran penanggulangan DBD nilainya jauh berbeda saat realisasi angsgaran pasca APBD 2010 disahkan. “Anggaran untuk DBD tahun ini jauh dibandingkan tahun sebelumnya. Yang pasti anggaran DBD tahun ini menurun, tapi hal tersebut tidak menyurutkan komitmen kita bekerja maksimal menekan angka kasus DBD nantinya,” ungkap Rustami. Akibatnya ada beberapa konsekwensi yang harus ditanggung Dinkes. Karena berdasarkan hitungan petugas lapangan P2PL. Seperti upaya pencegahan melalui abatesasi. Dana cukup besar. Untuk melakukan tindakan pencegahan penyebarab di 10.000 Kepala keluarga (KK) dibutuhkan dana sekitar Rp 90 juta. Dengan asumsi masing-masing KK membutuhkan 60 gram serbuk abate. Dijelaskannya 60 gram didapat dengan asumsi setiap KK memiliki tiga drum tempat penampuangan air, dimana setiap tempat tampungan air ditebar 2 sendok makan bubuk abate senilai 10 gram. Penebaran serbuk abate ini akan dilakukan 2 tahap. Dikarenakan serbuk abate ini memiliki daya tahan sekitar tiga bulan saja. Jadi penebaran abate dilakukan 2 tahap, Yakni Juli hingga September dan September hingga Desember. Karena penebaran bubuk abate ini efektif saat musim penghujan mulai datang. Selain itu, untuk 1 kotak berisikan 25 Kg bubuk abate nilainya sama sekitar Rp 3 Juta. Dengan daya tahan tiga bulan. Dengan keterbatasan anggaran ini, kata dia, bisa mengakibatkan dari 10.000 KK tersebut bakal tidak dapat pembagian abate. “Untuk jumlahnya kita belum tahu pasti yang jelas pasti ada penguran-

gan. Karena hitungan 10.000 KK tersebut untuk wilayah kota yang banyak terkena kasus DBD,” paparnya. Oleh sebab itu, kedepannya DInas Kesehatan kabupaten akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan provinsi mengenai abatesasi dan obat penyemprotan untuk fogging. Yang terpenting, lanjut dia, adalah upaya pemberantasan sarang nyamuk di daerah potensi DBD. Oleh sebab itu, ia minta masyarakat memahami pentingnya penanggulangan DBD melalui 3M plus. Dan memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar. “Kita sarankan warga mulai sekarang memperhatikan serius lingkungan sekitar dan tempat-tempat potensi sarang nyamuk disekitar tempat tinggal untuk segera dienyahkan agar kasus DBD dapat diminamlisir,’ tandasnya. Menurut anggota Komisi II DPRD Ketapang, Martin Rantan, mengatakan dengan keterbatasan dana akibat kemampuan keuangan daerah. Diharapkan dinas kesehatan Ketapang memaksimalkan anggaran yang ada. Yang jelas, kata dia, dinas kesehatan melalui bagian yang ada harus maksimal memberikan sosialisasai dan penyuluhan mengenai DBD kepada masyarakat. Dengan demikian angka DBD dapat ditekan. “Pemahaman kepada masyarakat harus tepat sasaran,” tegasnya. Tak hanya itu,kepada Rumah sakit diharapkan mampu menyiapkan diri peralatan, perawatan dan pengobatan pasien DBD. “Jadi kalau ada kasus dapat tertangani maksimal, dan warga diminta proaktif memeriksakan kesehatan anak maupun keluarga,” tandasnya. Termasuk masalah Fogging harus dilakukan secara intensif sesuai penyebaran kasus DBD yang ada. (har)


OPINI

30

Pontianak Post

Rabu 13 Januari 2010

Apa Kabar Pendidikan Kita Tahun Ini?

Editorial

Mengejutkan, Ruang Tahanan VIP Artalyta TEMUAN Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum di Rutan Pondok Bambu membelalakkan mata banyak pihak. Artalyta Suryani, tahanan kasus suap terhadap jaksa Urip Tri Gunawan, mendapat perlakukan istimewa. Ruang tahanannya dilengkapi fasilitas hotel berbintang. Kamarnya 6 x 6 meter berpendingin AC. Ruangan tersebut dilengkapi tempat tidur kulit, sofa, meja kerja, dan bufet lengkap dengan TV layar datar. Artalyta yang terkenal dengan panggilan Ayin itu sudah menyedot perhatian ketika ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi. Terdakwa suap Rp 6,6 miliar kepada jaksa Urip Tri Gunawan tersebut langsung menghubungi aparat penegak hukum lain. Hubungannya dengan pejabat-pejabat di negeri ini nyaris tak berbatas. Artalyta divonis 20 tahun penjara. Kini dia menghuni Rutam Pondok Bambu sambil menunggu hasil peninjauan kembali (PK) kasusnya. Aparat penegak hukum, terutama golongan rendah, bisa terpikat oleh iming-iming Artalyta. Wanita berkulit bersih itu pandai memainkan peran human relation. Uangnya juga tak berseri. Kalau jaksa Urip bisa terbuai, apalagi para sipir penjara. Mereka adalah penegak hukum yang berada di lingkungan yang setiap hari nyaris tak ada senyum. Perlakuan istimewa didapatkan Artalyta dari para penegak hukum itu sendiri. Mereka tahu celah-celah hukum. Ketika tercium pihak lain, segera muncul berbagai macam bantahan. Dan, ketika dicek lebih lanjut, fasilitas tersebut sudah tidak ada lagi. Ketika fasilitas bagi Artalyta terungkap pun sudah banyak alasan yang meluncur. Ulah Artalyta itu mestinya semakin membuka mata banyak pihak yang ingin memberantas korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN). Artalyta sudah terbukti bisa memainkan kasus hukum. Semula dia ditahan di Mabes Polri, kemudian pindah ke Rumah Tahanan Pondok Bambu, kembali ke Mabes Polri, dan sejak Maret 2009 pindah ke Pondok Bambu lagi. Patut diduga, pemberian fasilitas kepada Artalyta dan beberapa tahanan di Pondok Bambu dilakukan secara sistematis dan terstruktur. Tidak mungkin, misalnya, pemberian fasilitas itu hanya melibatkan sipir yang menjaga ruang tahanan. Apalagi ruang tahanan tersebut berada di gedung administrasi. Tangga menuju ruang itu berada di depan ruang kerja kepala penjara. Perlakuan khusus di penjara bukan kali ini saja terdengar di telinga publik. Tahanan atau narapidana tertentu bisa mendapatkan kenikmatan lebih jika dibandingkan dengan lainnya. Mulai menggunakan handphone yang mestinya dilarang sampai keluar tahanan tanpa ada alasan yang membenarkannya. Adanya ruang tahanan berfasilitas plus juga sudah sering diekspose di media massa. Tindakan tegas harus dijatuhkan kepada semua pihak yang terlibat. Namun, itu saja belum cukup. Lembaga pemasyarakatan atau rumah tahanan harus diset ulang, baik menyangkut sistem maupun orang-orang yang berada di dalamnya. Kalau perlu, sistem ini dirancang secara terbuka. Tetapi, tetap nyaman bagi penghuninya.(*)

gagasan

Standar Unas Berkeadilan

DUA bulan lagi, tepatnya 22 Maret 2010, panggung pendidikan negeri ini diramaikan oleh ujian nasional (unas) sebagai tolok ukur kualitas pendidikan nasional. Dalam unas, peserta wajib melampui batas nilai minimal 5,0 agar dapat dikatakan lulus. Pertanyaannya, benarkah ujian nasional yang dilaksanakan selama ini merupakan kiblat kualitas pendidikan yang sesungguhnya? Menurut saya, tidak. Fakta menunjukkan bahwa kualitas antarsekolah sangat berbeda. Ada sekolah rintisan standar internasional, sekolah standar internasional, sekolah standar nasional, bahkan ada sekolah standar rakyat. Jika memang unas menjadi standar kualitas nasional, standar unas pun seharusnya tidak disamakan. Passing grade untuk sekolah standar internasional -yang memang serbahebat- seharusnya 8,0. Sedangkan bagi sekolah dengan akreditasi B, passing grade-nya 7,0. Sekolah dengan akreditasi C, passing grade-nya 6,0. Jika itu diterapkan, pasti kecurangan dan keculasan yang menyertai penyelenggaraan unas tiap tahun akan berakhir. Sebab, standar unas berbasis keadilan. Riza S. Habibi.

Pontianak Post

Apa kabarnya pendidikan di Indonesia sampai tahun ini? Hingga tahun ini, 2010, penulis rasa, pendidikan di negeri kita tidak kian maju. Tidak semaju pendidikan negara tetangga pada saat ini, khususnya di kawasan Asia Tenggara. Padahal dulunya, Indonesia termasuk negara maju di segi pendidikan. Lalu, apa penyebabnya? Hampir menjadi kesepakatan umum, bahwa lingkungan merupakan salah satu faktor pendidikan yang ikut menentukan corak pendidikan, yang tidak sedikit pengaruhnya terhadap peserta didik. Lingkungan pendidikan adalah tanggung jawab siapa yang melaksanakan dalam pendidikan itu. Hal ini berkenaan tiga pusat lingkungan pendidikan : (1) Lingkungan pendidikan keluarga; (2) Lingkungan pendidikan di sekolah; dan (3) Lingkungan pendidikan di masyarakat. Sebagai salah satu lingkungan terjadinya kegiatan pendidikan, masyarakat sudah barang tentu mempunyai pengaruh yang besar terhadap berlangsungnya segala kegiatan yang menyangkut masalah pendidikan. Oleh karena itu bahan apa yang akan diberikan kepada anak didik sebagai generasi harus disesuaikan dengan keadaan dan tuntutan masyarakat dimana kegiatan pendidikan itu berlangsung. Pendidikan lebih daripada sekedar pengajaran. Karena pada kenyataannya, pendidikan sebagai proses dimana

suatu masyarakat membina dan mengembangkan kesadaran diri diantara individu-individu. Dengan kesadaran tersebut, suatu masyarakat dapat mewariskan kekayaan budaya atau pemikiran kepada generasi berikutnya, sehingga menjadi inspirasi bagi mereka dalam setiap aspek kehidupan. Sungguh, peradaban masa depan adalah peradaban yang dalam banyak hal didominasi ilmu (khususnya sains) dan penerapan menjadi teknologi. Jelas hal-hal ini harus dibangun melalui rekonstruksi nilai-nilai sosial budaya. Tanpa itu rasanya agak mustahil untuk diwujudkan peradaban baru yang berwawasan ke depan. Dengan demikian, tantangan bagi setiap anggota masyarakat di wilayah tertentu untuk mengembangkan sains dan teknologi sekarang dan masa datang tidak lebih ringan. Singkatnya, setiap masyarakat tidak hanya berhadapan dengan hambatan internal saja, tetapi hambatan eksternal yang sering berkaitan satu sama lain. Tentu saja semuanya akan sangat bergantung pada nilai yang berkembang di masyarakat tersebut. Karena pendidikan tidak bisa dianggap sebagai sesuatu yang taken for granted (paten). Pendidikan selalu dituntut untuk mengikuti setiap perkembangan yang terjadi di masyarakat. Ini dilakukan agar pendidikan tidak ketinggalan zaman. Perubahan yang terjadi dalam nilai sosial itu biasanya menun-

Oleh: Syamsul Kurniawan MSI

jukkan adanya gejala berbagai kemajuan dalam kehidupan masyarakat yang menyangkut masalah sosial. Nilai-nilai yang terus melaju dinamis itu harus dijabarkan dalam bentuk normanorma atau aturan-aturan hidup bermasyarakat. Agar semua nilai yang dianut oleh masyarakat tidak musnah, maka mau tidak mau nilai-nilai itu harus ditularkan dari satu generasi ke generasi berikutnya. Satu-satunya jalan yang paling efektif untuk melaksanakan tugas itu adalah pendidikan. Menurut Azra, ada beberapa masalah yang harus segera dibenahi agar pendidikan di suatu masyarakat dapat berjalan dinamis mengikuti perkembangan zaman: (1) Meningkatkan tradisi penelitian; (2) Menciptakan masyarakat ilmiah; (3) Integralitas kebijakan sains; (4) Menyadarkan lingkungan ekonomi tentang pentingnya penelitian ilmiah; (5) Melengkapi fasilitas perpustakaan, dokumentasi, dan pusat informasi; (6) Membuka isolasi ilmuan dari perkembangan ilmu global; (7) Menjamin kesejahteraan orang-orang yang bergelut di bidang ilmu pengetahuan. Seperti dijelaskan sebelumnya bahwa pendidikan harus mengikuti perkembangan masyarakat, dan demikian seyogyanya pula harus diterapkan di Propinsi

kita: Kalimantan Barat. Karena perkembangan masyarakat selalu saja sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan. Selanjutnya, perkembangan ilmu pengetahuan menyebabkan perkembangan teknologi. Dan perkembangan teknologi memicu perkembangan ekonomi. Sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan itu, di bidang pendidikan telah dikembangkan pula berbagai metode mengajar yang lebih sesuai, lebih efektif, dan efisien. Begitu juga dengan materi pelajaran. Karena telah banyak hal yang terjadi menyangkut pengembangan yang lebih mendalam sebagai akibat dari teknologi. Sesuatu yang tidak dapat disangkal adalah bahwa teknologi lebih banyak menjadikan hidup manusia lebih baik dari sebelumnya. Meski tidak bisa menutup mata, bahwa ada sebagian teknologi yang justru berakibat negatif dalam kehidupan masyarakat. Ambil beberapa contoh, misalnya, teknologi digital seperti internet dan VCD. Sangat ironis bahwa kemajuan teknologi ini oleh sebagian orang justru dimanfaatkan untuk mengeksplorasi suguhan-suguhan pornografi. Sampai di sini menjadi jelas, bahwa antara ilmu pengetahuan, teknologi, dan ekonomi seakan menjadi sesuatu yang berkaitan. Sehingga jelas bahwa maju mundurnya suatu masyarakat di masa kini dan masa menda-

tang banyak ditentukan tingkat penguasaan dan kemajuan sains khususnya. Karena itu, ”masyarakat” sebagai salah satu lingkungan pendidikan diharapkan untuk peka dalam menyikapi perkembangan yang terjadi dalam lingkungannya. Dengan pembaruan nilai sosial budaya akan lahir generasi-generasi baru dalam masyarakat itu yang pada titik tertentu kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, dan untuk selanjutanya melangkah ke tangga kemajuan ekonomi. Kemajuan-kemajuan ini mendorong terwujudnya peradaban baru, tatanan baru, dan sistem yang lebih canggih dari sebelumnya. Untuk memudahkan itu, tentu butuh generasi yang canggih dan terlatih. Dan itu harus disiapkan jauh-jauh hari mulai di lingkungan terkecil seperti keluarga. Di sanalah setahap demi setahap kemajuan suatu masyarakat dibangun secara tak sadar. Bagaimanapun bagus tidaknya pendidikan yang didapat oleh anak didik sangat bergantung pada masyarakat di sekitar lingkungannya yang mendorongnya untuk maju, dan inilah yang khas dari pendidikan berbasis masyarakat. De­ ngan menerapkan pendidikan berbasis masyarakat, penulis optimis, masa depan pendidikan kita akan jauh lebih baik. ** *) Penulis, Dosen Luar STAIN Pontianak dan STIKES YARSI Pontianak.

UN, Antara Asa dan Realita Ujian Nasional (UN) sejak pelaksanaannya menjadi polemik, pro dan kontra. Polemik terbaru adalah ketika Mahkamah Agung (MA) memutuskan “membatalkan” pelaksanaan UN. Meskipun belakangan justru muncul komentar yang berbeda dari dalam tubuh MA sendiri, dan Diknas juga tetap terus dengan keputusannya, yaitu harus melaksanakan UN pada tahun 2010. Dari pengamatan penulis, perdebatan sangat seru justru terjadi di media cetak dan elektronik, sedangkan di sekolah-sekolah, kampus-kampus dan dunia usaha tampak tenang-tenang saja. Padahal sekolah dan kampus adalah pihak yang paling berkepentingan. Sekolah sebagai sasaran pelaksanaan UN dan kampus sebagai pemakai nilai yang dicapai dalam UN. Sedangkan dunia usaha sebagai pemakai lulusan tidak terdengar suaranya. Mungkin bersuara juga tetapi tidak nyaring. Dalam tulisan ini, penulis tidak akan membicarakan lebih jauh tentang pro-kontra itu, tetapi akan mencoba menangkap persepsi publik terhadap UN. Ini penting karena publik adalah berkepentingan terhadap hasil UN dan pengaruh hasil UN tersebut terhadap kemampuan siswa dalam tiga ranah pokok dalam pendidikan yaitu pengetahuan (cognitive), sikap (attitude), dan keterampilan (psikomotor). Dalam kajian penilaian, dalam dunia pendidikan mengenal yang disebut dengan standar penilaian tetap dan standar penilaian norma. UN adalah penilaian yang

menggunakan standar penilaian tetap, dimana hasil skor yang dicapai oleh siswa ditetapkan sebagai patokan kriteria kelulusan. Banyak ahli pendidikan menganggap bahwa standar penilaian itu tidak adil, namun sebagian yang lain menganggapnya justru adil. Hal yang mungkin perlu kita pikirkan, apakah pelaksanaan UN itu dapat dijadikan ukuran standar kompetensi siswa yang tercakup dalam tiga ranah pendidikan. Atau justru mengedepankan salah satu ranah dan mengesampingkan ranah yang lain. Ada yang berpendapat nilai UN hanyalah menunjukkan kemampuan siswa dalam pencapaian yang bersifat komperatif, namun tidak menunjukkan pencapaian dalam bidang kompetitif. Pencapaian nilai UN yang diperoleh siswa ternyata tidak serta-merta menunjukkan kemampuan daya saing kompetitif, baik di bidang akademik maupun di bidang dunia kerja. UN belum dapat dijadikan jaminan mutu terhadap kemampuan intelektual siswa untuk bersaing dalam dunia kerja atau menciptakan lapangan kerja. Penekanan pada kemampuan komperatif ini justru menjadi pijakan dalam syarat kelulusan siswa. Anehnya kita sebagai guru, orang tua, pemerintah sangat bangga dengan pencapaianpencapaian siswa yang bersifat komperatif yang digambarkan dalam bentuk angka-angka. Namun kemampuan siswa yang

Oleh: Jumadi bersifat kompetitif tidak banyak dijadikan syarat kelulusan. Misalnya, ada seorang siswa yang berhasil menjuarai turnamen bulu tangkis tingkat nasional dan ternyata pada UN tidak lulus, maka siswa tersebut tetap dinyatakan tidak lulus. Dengan demikian secara otomatis siswa

tersebut dianggap “gagal”, padahal secara kompetitif tidak diragukan kemampuannya. Contoh lain misalnya, seorang siswa yang ilmu agamanya cukup baik, akhlaknya bagus, kadang-kadang diminta menjadi khotif pada sholat jum’at, sopan santunnya baik, menghormati bapak dan ibu gurunya, dengan teman-temannya baik, kerajinannya bagus, namun pada saat ujian nasional tidak mencapai angka yang ditentukan, maka siswa tersebut “gagal” atas nama UN. Kemampuan yang diak-

tualisasikan dalam bentuk angka-angka ini terkadang menjerat siswa untuk menghalalkan segala cara yang penting mendapatkan angka yang diharapkan. Tidak jarang mereka melakukan perbuatan curang demi memperoleh nilai. Dalam tataran Ulangan Akhir Semester saja, pola pikir (mainset) siswa sudah pada pencapaian angka. Ironisnya guru juga menjadikan angka itu sebagai patokan untuk menentukan kehebatan siswa. Akhlak dan kepribadian cukup diberi dengan huruf B, C, atau A, yang jarang dijadikan legitimasi keunggulan siswa karena hal itu dianggap sesuatu yang normatif. Orang tua di rumah juga setali tiga uang. Setiap akhir semester orang tua akan merasa bangga jika anaknya mendapat nilai 8, 9, atau 10. Sebaliknya akan merasa sedih atau bahkan malu kalau nilai anaknya 4, 5, atau 6. Sebagai seorang guru, penulis kadang termenung, mengapa pendidikan kita seperti ini? Kita sudah terperangkap dalam sustu sistem dimana pendidikan memang diukur berdasarkan angka-angka kuantitatif. Andaikata ada yang akan menggunakan standar di luar itu, maka akan terasing di dunianya sendiri. Falsafah pendidikan yang berlaku sekarang adalah falsafah pendidikan pragmatik yang mengukur kemampuan seseorang dari kemampuan akademik dan senderung ke materislistik. Harga seseorang diukur

dengan produktifitas yang dapat dihasilkan sebagaimana sebuah proses produksi. Manusia akan berlomba-lomba menghasilkan produk sebanyak-banyaknya untuk menghasilkan uang. Pendidikan juga telah menjadi industri penghasil tenaga kerja. Dari sini paradigma idealisme pragmatik mulai menggejala. Semua berharap setelah selesai pendidikan akan menjadi mesin produksi yang hebat. Untuk itu harus menyelesaikan studi / pendidikan dengan cermat dengan hasil yang gilang gemilang demi proses produksi. Namun, publik sekarang sudah mulai berpikir, ternyata hasil UN yang berazaskan pada nilai kuantitatif tidak memberikan pengaruh yang signifikan ter­ hadap kapasitas intelektualnya. Coba sekali-sekali kita cek siswa kita yang mendapat nilai Bahasa Inggris 9. Apakah dia mampu menjawab pertanyaan, “What do you think about your achievement”. Yakinkah anda, anak kita bisa menjawab, “ it is the result of my effort”. Atau anak kita yang mendapat nilai Bahasa Indonesia 9. Coba kita minta untuk menulis satu paragraf saja, atau coba kita minta untuk membuat satu bait puisi, apakah ia mampu menulis dengan baik? Nah, jika ia mampu maka kita patut berbangga, namun jika mereka tidak mampu, berarti nilai yang tercantum dalam ijazah anak-anak kita adalah seperti gelembung air yang tiada makna.*** *) Penulis, Mahasiswa FKIP Untan, Kepala SMAN 1 Sungai Ambawang.

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi @pon­tianakpost.com. PenerPERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT bit: PT.Akcaya Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman Sidang Redaksi: Abu Sofian, Muslim Minhard, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Donatus Budiono, Basilius. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Efrizan, Aseanti Pahlevy, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, Pringgo, Pracetak/ Jawa Pos Group Artistik: Karnadi (Koordinator), Grafis: A.Riyanto, Ilustrator: Kessusanto, Sigit. Fotografer: Timbul Mudjadi, Bea­ring, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi, M Khusdarmadi, Hari Kurniathama (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: Mursalin (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Andi Chandra, Andre Januardi (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Mustaan, Budiman. Pema­saran/Sirkulasi: -. Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Kombis: Nurtiman. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie, Bank: BPD Kalbar, BEII, Bapin­do. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 20.000,- spot colour Rp 25.000,- full colour Rp 30.000,- Iklan baris Rp 8.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.


Pontianak Post

aneka

Rabu 13 Januari 2010

Danau Sebedang Dipasang Bronjong Sambungan dari halaman 25 “Untukmenggunakannyapihak terkait harus mendapatkan rekomendasi dari bupati seperti halnya penanggulangan jebolnya tanggul. Pihak PU Bina Marga sebelumnya mengajukan permohonan tersebut ke Bupati,” ujarnya, Selasa (12/1),

di Sambas. Bantuan yang diberikan, lanjutnya, akan direalisasikan secepatnya. Sebab, setelah diperbaiki jebolnya tanggul kemarin, hingga sekarang masih ada rembesan yang dikhawatirkan bakal melebar dan meluas. “Terlebih lagi sekarang ini sedang musin hujan. Jadi debit air

di Danau Sebedang terus bertambah. Dengan adanya pemasangan kawat bronjong yang diisi dengan batu, maka kekuatan tanggul akan lebih maksimal”, ulasnya. Dikatakannya, bantuan datang dari provinsi namun untuk pengadaan batu dan pasir serta ongkos pengerjaannya ditang-

Kasus Perampokan

gung oleh pemkab Sambas. Sebelumnya, lanjut Ferry, pihak Bina Marga telah melakukan langkah pertama guna mengantisipasi bencana jebolnya tanggul. “Pihak Pemkab, mengucapkan terimakasi atas respon yang diberikan oleh Departemen PU pusat,” katanya. (fah)

Lindungi Pemukiman, Perlu Pengawasan Kontinyu Sambungan dari halaman 25 Bahkan kejadian tersebut mengganggu kelancaran transportasi di beberapa dusun yang ada. “Jebolnya tanggul baru pertama kali. Apalagi jebolnya tanggul terjadi malam hari. Sehingga air meluber hampir mengenai lantai rumah penduduk,” jelasnya. Kalau dilihat, lanjut Agus, jebolnya tanggul lantaran debit air yang ada terus bertambah, namun kekuatan tanggul sendiri masih sama seperti yang dulu.

Demikian juga dengan tanggul di Dusun Jirat, Desa Semelegi Besar, Kecamatan Selakau. Merupakan harapan satu-satunya penahan banjir di beberapa desa yang ada di sekitarnya. Namun keadaannya sekarang sangat rawan. Hal tersebut lantaran banyak truk yang membawa muatan melebihi kapasitas jalan dan tanggul. Sehingga membuat penahan tanah yang terbuat dari kayu mulai terlihat rusak. Kemudian juga bangunan DAM pengatur air keluar masuk mulai retak-retak.

Menurut Kepala Desa Semelegi, Indra Juarsa. Keadaan jalan dan tanggul penahan air di desanya sangat memprihatinkan. Padahal tanggul itu merupakan satu-satunya pelindung warga dari datangnya banjir. “Memang untuk daerah ini adalah langganan banjir tiap tahun, namun bencana tersebut akan lebih berdampak besar jika tanggul yang ada sudah tidak mampu lagi menahan air yang ada,” ujarnya. Rusaknya tanggul yang ada, dikatakan Indra, lebih dikar-

Persiapkan Aksesoris Sambungan dari halaman 25 Sebenarnya, menurut dia berjualan barang-barang kep-

erluan sembahyang ini tidak hanya untuk Imlek saja. Sebab, dibulan-bulan lainnya masih tetap diperlukan aneka macam

piranti sembahyang ini. ‘’Misalnya kertas uang. Ini bisa berlaku selamanya. Setiap hari besar Tionghoa

Pertengahan Januari Sambungan dari halaman 25 “Bakal calon yang sudah dapat surat keputusan dari DPP dan direstui DPD diyakini juga mendapat legitimasi masyarakat guna memenangkan kompetisi pemilihan kepala daerah,” kata dia. Kata Pasti, Partai Golkar

Bengkayang hanya memperoleh empat kursi pada Pemilu 2009, sedangkan syarat pengajuan calon kepala daerah minimal lima kursi, sehingga partai masih kurang satu kursi. Terhadap kondisi tersebut, Pasti mengatakan, sudah melakukan komunikasi

dengan Partai Amanat Nasional yang memiliki kursi di DPRD Bengkayang. “Partai-partai lain juga kita ajak meski pun sampai saat ini belum intensif,” ujar dia. Secara pribadi, Pasti menyatakan tekad kuat masuk bursa pencalonan Bupati

Singkawang Tengah Juara MTQ Sambungan dari halaman 25 Sekretaris LPTQ Singkawang Edy Purwanto, beberapa kepala dinas, camat dan lurah, undangan, serta ratusan masyarakat lainnya. HM Nadjib dalam laporannya mengatakan, bahwa kegiatan MTQ ini berjalan lancar dan sesuai rencana. Menurut Nadjib, dengan pertimbangan sesuatu dan lain hal, termasuk ketersediaan peserta, beberapa jenis cabang tidak dilombakan.Yakni, cabang tilawah dengan jenis cacat netra, qiraat sab’ah serta tartil khusus usia emas.

“Serta cabang Tafzil Qur’an dengan jenis 20 juz dan 30 juz,” ungkap Nadjib. Sebagai upaya penghargaan terhadap hasil karya yang telah diberikan oleh peserta MTQ, khususnya cabang Qattil Qur’an, pada malam itu juga dilaksanakan lelang terbuka. “Hasil dana lelang ini, sebagian disumbangkan kepada Masjid At Taqwa, Masjid Nurul Yaqin, dan Yayasan Tarbiyah Islamiyah sebagai ucapan terima kasih atas partisipasinya dalam penyediaan tempat,” ungkap Nadjib. Sekda Singkawang berharap agar prestasi yang sudah diraih oleh peserta MTQ ditingkatkan.

“Harapan saya dan seluruh warga masyarakat Kota Singkawang, bahwa prestasi yang sudah berhasil kita capai dalam MTQ ini bisa ditingkatkan. Karena kita masih perlu mempersiapkan kontingen MTQ Kota Singkawang untuk tampil dalam MTQ yang lebih besar pada MTQ tingkat Provinsi Kalbar ke-23 di Kabupaten Landak beberapa bulan mendatang,” katanya. Sekda menambahkan, pada event tersebut kita ingin menampilkan kafilah Kota Singkawang yang lebih baik lagi. Bukan hanya dari sisi penampilan qori dan qoriahnya, tetapi juga

Sistem Coblos Digunakan Lagi Sambungan dari halaman 25 Lebih lajut dijelaskan syarat dukungan bagi parpol atau gabungan parpol adalah 15% perolehan kursi dari jumlah kursi di DPRD, dan atau 15% Akumulasi perolehan suara sah dalam pileg 2009. Sedangkan bagi perorangan adalah 5% dari jumlah penduduk Ketapang yaitu 421.110 jiwa atau setara dengan 21.055 pendukung. Hadir dalam Bimtek tersebut seluruh PPS di wilayah Kecamatan Kendawangan serta PPK Kecamatan Kendawangan. Menurut H.Pujiono ketua

PPK Kecamatan Kendawangan DPT Pilpres 2009 di Kendawangan diketahui jumlah pemilih mencapai 24.596. DPT Pilpres ini akan menjadi DPS Pemilu Kada 2010. Disinggung dengan kondisi di KecamatanAir Hitam, H.Pujiono menjelaskan untuk TPS 9 Dusun Paku Juang Desa Air Hitam Besar yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Manismata semula pemilih 691 pada pileg dan pilpres 2009, maka dalam Pemilu Kada nanti diperkirakan hanya 187 pemilih. “Karena selebihnya sudah terdaftar di DPT Kecamatan ManisMata.”

enakan dipakai lalu lintas truk pengangkut sawit. Bahkan untuk tanggul yang ada menjadi tempat untuk bongkar muat kelapa sawit dari Selakau Timur. “Tanggul di Jirat dijadikan tempat bongkar muat kelapa sawit yang datang melewati air, kemudian dilakukan bongkar muat di situ, sehingga dengan kapasitas yang tidak bisa menahan berat, membuat banyak penahan tanah yang rusak,” jelasnya. Hal tersebut dibenarkan anggota BPD Desa Semelegi, Andriani Yusuf. (***)

“Bakal pasangan perseorangan calon perseorangan yang telah memenuhi syarat yang dibuktikan dengan salinan berita acara verifikasi oleh PPS, PPK dan KPU Bengkayang wajib menyerahkan surat pemenuhan persyaratan calon mulai tanggal 8-14 Pebruari. KPU sendiri hari 44 KUHP, memang untuk orang yang kurang waras tidak bisa dilakukan proses hukum,” ujar pria bertubuh tegap ini. Hujra yang menggantikan AKP Aryo TW ini mengungkapkan, untuk selanjutnya, pihaknya akan memeriksakan Davin kepada psikiater atau ahli jiwa di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Kalbar di Singkawang. “Jadi, tindakan yang akan kita ambil, kita akan memeriksakan pada psikiater atau ahli jiwa di Rumah Sakit Jiwa,” kata Kasat Reskrim. Menurut Kasat Reskrim, hal ini dilakukan untuk memastikan apakah Davib ini benar-benar gila. “Kita ingin memastikan apakah yang bersangkutan ini

Bahkan hingga sekarang, pihak mereka yang dianggap sebagai perintis trayek tersebut tidak pernah diajak koordinasi. Menurutnya, kejadian seperti ini sudah dua kali. Sebelumnya tahun 2003 masuk juga perusahaan baru yang juga tanpa koordinasi terlebih dahulu hingga menyebabkan trayek tumpang tindih.

“Kita berharap Dinas Perhubungan memberikan solusi karena hal ini tak sesuai dengan pernyataan yang telah dibuat beberapa tahun lalu,” jelasnya. Dikatakannya, trayek baru tersebut menggunakan empat bus. Selain itu pihaknya juga menemukan adanya trayek yang sudah beroperasi di Sintang dan Kartiasa. Sedangkan Asnawi, perwakilan dari CV Surya Timur mengungkapkan keberatannya

dipanggil untuk memberikan kesaksiannya atas perkara perampokan tersebut. Apalagi dirinya adalah orang yang saat itu menyaksikan lansung bahkan sempat berupaya mencegah aksi perampokan oleh Apn dan Gp beberapa waktu lalu. Kesiapan tersebut, menurut Abet, ditujukan untuk membantu kepolisian dalam menuntaskan kasus ini. “Tapi pada dasarnya saya akan memberikan keterangan seperti apa yang saya lihat, mengenai tindak lanjut, itu adalah kewenangan polisi,” timpalnya. Dikesempatan terpisah, Kasat Reskrim Polres Sintang, AKP

Gani F Siahaan, mengakui kalau pihaknya meralat pernyataan tentang sudah diperiksanya Syamsul Haidir sebagai saksi. “Sejauh ini memang kami baru memeriksa empat saksi terkait kasus tersebut, nanti kalau dibutuhkan kami akan tambah saksinya,” ungkap Gani. Selain itu, menurut Gani, dirinya sejauh ini belum mengetahui persis siapa-siapa saja saksi yang sudah di periksa. “Kasus ini sedang dalam pengembangan. Kita tunggu saja hasil penyelidikannya,” pungkas Pria yang pernah bertugas di Polres Sekadau ini. (by)

Pawai Lilin Semarakkan Perayaan Natal pemimpin umat dan jamaat di lingkungan Kota Sanggau dan sekitarnya.Irenus Nius, Ketua Panitia menyampaikan bahwa tujuan perayaan Natal kali ini bertujuan untuk mengucapan rasa syukur atas bimbingan dan kelimpahan berkah dan anugerah yang telah diberikan oleh Tuhan serta datangnya Tahun Baru. “Ucap syukur kapada tuhan atas kelimpahan berkah ini dalam perayaan Natal 2009 dan Tahun Baru 2010,” katanya.

Dalam perayaan Natal tahun 2009 dan Tahun Baru 2010 ini, mengangkat tema yang sama dengan perayaan Natal Nasional PGI dan KWI tahun 2009 yakni “Tuhan Itu Baik Kepada Semua Orang”.Perayaan Natal yang diselenggarakan oleh Panitia Peringatan Hari Besar Kristiani (PHBK) Kabupaten Sanggau adalah atas dasar Keputusan Bupati Nomor 408 Tahun 2009 tentang pembentukan PHBK 2009.(Anto)

Pemda,” sambung H Sumarsono, anggota FBK. TerkaitpembentukanFBKtersebut, Camat Sintang H Sudirman S Sos M Si mengatakan sangat menyambut baik. Ia berharap, tim tersebut dapat bekerjasama

dan membantu pemerintah untuk mencari jalan keluar supaya kisruh makam tidak berlarut-larut. “Kita berharap, solusi yang di tawarkan tidak membuat pihak-pihak yang berkesengketa tersakiti,” tukasnya. (zal)

Pelaksana Tugas (Plt). Bupati dalam sambutannya mengharapkan kepada Badan Kepegawaian Daerah segera menyiapkan pejabat yang pantas menduduki jabatan Kepala Inspektorat Kabupaten tersebut tanpa mengabaikan aturan dan persyaratan yang berlaku. “Saya harapkan jangan terlampau lama kekosongan pimpinan di Inspektorat Kabupaten,” ujar Tambul.

Bupati juga menegaskan empat hal kepada pejabat yang baru dilantik. Yakni meningkatkan kompetensi dalam mengemban setiap tugas dan tanggungjawab yang melekat pada jabatan yang telah dipercayakan. Selain itu, mesti mampu menunjukkan keteladanan, menjaga kebersamaan dan memupuk rasa persaudaraan di lingkungan kerja masingmasing. (w@Nk)

Lantik Eselon II

Perbaiki Jalan Provinsi Kata H.Pujiono, ketua PPK Kendawangan. Raker dan Bimtek kepada PPS tersebut juga dilakukan dibeberapa kecamatan. F.Alkap Pasti S.Pd menyebutkan kemarin ia memberikan materi di Tumbang Titi. Setelah dari Tumbang Titi ia akan memberikan pengarahan di sejumlah kecamatan lainnya. “Salah satu materinya bagaimana melakukan verifikasi terhadap dukungan calon independent,” kata F.Alkap Pasti, anggota KPU via telepon seluler. Penegasan yang sama juga ditegaskan Ronny Irawan, anggota KPU yang memberikan

materi di kecamatan Benua Kayong dan sekitarnya. Ditemui di secretariat KPU Ketapang sebelum menuju Kecamatan Benua Kayong ia menjelaskan materi yang disampaikan tak hanya sekitar tata cara verifikasi calon perseorangan, tata cara pencoblosan. Tetapi banyak hal yang menyangkut pemilu Kada 2010 yang akan dilakukan 2010. “Seluruh anggota KPU Ketapang saat ini sedang berada di kecamatan memberikan materi dalam raker dan Bimtek PPS,” kata Dra C.Fransiska R, sekretaris KPU Ketapang ditemui di ruang kerjanya. (ndi)

ini mengumumkan di media massa soal pendaftaran bakal calon perseorangan tersebut. “Sesuai perintah UU, kita umumkan kepada publik,” katanya. Hingga saat ini, belum ada kabar bakal calon kepala daerah yang akan menggunakan perahu perseorangan tersebut. Kandidat

Sambungan dari halaman 32

“Artinya, jika Pemkab bersama Pempro berupaya memperbaiki semua jalan provinsi, maka semua masalah khususnya jalan provinsi akan teratasi,” imbuh-

nya. Persoalan jalan kupak-kapik menjadi momok bagi pemerintah daerah maupun provinsi. Namun, tukas Iskandar, sebagai wakil rakyat yang punya kontrol sosial, maka dia mengharapkan

agar pihak terkait memberikan perhatian yang cukup serius. “Itu tadi, perhatian diberikan terhadap kondisi jalan provinsi yang rusak parah mulai dari Bodok, Sanggau hingga Sekadau,” tandasnya. (jti)

Perbatasan dan Krisis Energi Sambungan dari halaman 32

Karena sampai saat sekarang, kata Nasri, pembangunan perbatasan masih lips service dari pemerintah pusat. “Sedangkan permasalahannya semakin rumit, timbulnya kesenjangan

ekonomi, hankamnas, kesejahteraan masyarakat disekitar perbatasan dan dis integrasi yang mengancam setiap saat,” ungkap Nasri yang juga mantan anggota DPRD Kab.Sanggau ini. Disamping itu, isu krisis ener-

gi yang diharapkan pemerintah pusat serius dalam mengadakan energi. Melalui regulasi dengan menefisiensikan penyediaan energi dan pengembangan energi alternatif Non BBM memanfaatkan SDA yang banyak di daerah-daerah.(Anto)

Rumah Nyaris Ludes Terbakar lebih condong mencari partai politik untuk dijadikan perahu. “Kita tunggu saja, apakah memang ada atau tidak. Ada atau tidak yang menggunakan jalur perseorangan ini, tentu akan kita publikasikan,” kata Ketua KPU Bengkayang, Edy A, di ruang kerjanya, dua hari lalu. (zrf)

benar-benar gila,” kata Kasat Reskrim menegaskan kembali. David akan dititipkan di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Kalbar di Singkawang, yang terletak di kawasan Kecamatan Singkawang Timur Kota Singkawang. “Dia (David) akan dititipkan di RSJ guna menjaga kemungkinan terjelek,” ungkap Kasat Reskrim. Lebih jauh Kasat Reskrim menjelaskan, bahwa hasil penyidikan pihak kepolisian, diketahui David merupakan pelaku tunggal. Tidak ada pelaku lain, selain David yang melakukan pembakaran di Toa Pekong. “Berdasarkan CCTV di Toa Pekong yang sudah disita, telihat dia (David) sendiri. Jadi, pelaku pembakarannya adalah

David sendiri dan tidak ada pelaku lain,” ungkapnya. Dua patung singa Vihara Tri Dharma Bumi Raya Singkawang pada Selasa, 3 Maret 2009, lalu juga pernah dirusak. Empat telinga copot setelah dipukul dengan benda keras. Pelakunya hingga kini belum terungkap. Singkawang terkenal dengan julukan kota seribu kuil. Vihara Tri Dharma Bumi Raya merupakan vihara yang terletak tepat di tengah-tengah Kota Singkawang. Vihara ini dipercaya sebagai tempat berdiamnya Dewa Bumi Raya yang menjaga Kota Singkawang. Didirikan tahun 1933, namun pada 1936 sempat terbakar hebat. (ody)

terkait penambahan trayek yang ada. Sehingga dinas terkait untuk meninjau ulang hal tersebut. Agar kemudian hari tidak sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan di lapangan. “Berdasarkan perjanjian tahun 2003, sudah tidak diperbolehkan penambahan trayek,” ulasnya. Sedangkan Tajuin Mahiji, Ketua DPC Organda Kabupaten Sambas membenarkan adanya rencana penambahan

trayek baru Sambas - Entikong. Namun, sebelumnya perlu diadakan pengecekan terkait administrasi. Karena kalau dilihat, berdasarkan perda Kabupaten Sambas, setiap perusahaan yang mempunyai trayek di daerah tersebut harus mempunyai kantor perwakilan. “Sehingga perusahaan yang ingin masuk ke trayek ini harus memiliki kantor cabang. Jika tidak maka merupakan pelanggaran,” tegasnya.(fah)

Trayek Entikong Ditolak Sambungan dari halaman 25

SINTANG – Klaim polres Sintang yang menyatakan bahwa Syamsul Haidir Alias Abet, Saksi kunci perampokan Nasabah Bank Danamon sudah di BAP (membuat Berita Acara Pemeriksaan-red) dibantah yang bersangkutan. Mengingat sejauh ini Ia mengaku belum dipanggil Polres, dalam hal penyampaian keterangan dirinya sebagai saksi pada perampokan beberapa waktu lalu. “Sampai saat ini saya belum dipanggil pihak Polres untuk membuat BAP,” tegasnya saat dikonfirmasi mengenai masalah ini, Senin (11/1). Menurut Abet dirinya siap

Kisruh Makam, FPK Bentuk Tim Medias

Tak Waras, Pembakar Vihara Tak Diproses Sambungan dari halaman 25 “Tersangka David masih diproses. Cuma, karena yang bersangkutan diduga mengalami gangguan jiwa, tidak bisa diproses hukum,” tegas Kepala Kepolisian Resor Singkawang Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Tony EP Sinambela, melalui Kepala Satuan (Kasat) Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Singkawang Ajun Komisaris Polisi (AKP) Hujra Soumena dikonfirmasi Pontianak Post kemarin (12/1). Mantan Kasat Reskrim Polres Landak ini menegaskan, bahwa hal tersebut berdasarkan dengan Pasal 44 Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP). “Jadi, sesuai pasal

Saksi Bantah Sudah di BAP

SANGGAU - Jamaat dari berbagai daerah ramai mengunjungi Mega Tend Komplek Keuskupan Sanggau, untuk menghadiri selalu diperlukan. Misalnya perayaan Natal bersama, Senin untuk sembahyang kubur, sem(11/1) kemarin. bahyang bulan dan lainnya,’’ Diawali pawai Natal yang katanya lagi. (ndi) mengambil garis star di Gereja GPIB menuju Mega Tend dengan membawa lilin acara perayaan Bengkayang. Jika menang, dia Natal tahun 2009 ini juga dibertekad untuk memajukan hadiri Ketua DPRD Sanggau, Bengkayang terutama situasi Andreas Nyas SAg, Wakil Bupati yang lebih kondusif dan stabil. Paolus Hadi SIP, kepala SKPD, Hal itu sudah dibuktikan semasa menjabat ketua dewan. “Hubungan dengan bupati cukup baik,” katanya. (zrf) Sambungan dari halaman 32 satu pihak yang bersengketa. ”Yang perlu di garisbahawai juga, tim kesenian, pameran dan pawai Tim mediasi tidak memutuskan, ta’ruf yang membawa nama baik tetapi melakukan mediasi agar persolan ini terselesaikan dengan Kota Singkawang,” katanya. Sebelumnya Nadjib menga- opsi-opsi yang kita tawarkan ke takan, target di MTQ tingkat Provinsi Kalbar nantinya adalah sama dengan raihan di SingSambungan dari halaman 32 kawang. Asisten II Bidang Perekono“Kalau target kita di MTQ tingkat Provinsi Kalbar pal- mian dan Pembangunan Sekreing pesimis kita seperti MTQ tariat Daerah Kabupaten Kapuas tingkat Provinsi sebelumnya di Hulu. Dengan pelantikan empat Kota Singkawang. Saat itu kita pejabat eselon II ini, masih mendapatkan lima juara pertama terdapat satu unit kerja yang dan menjadi juara ketiga. Itu kekosongan pimpinan yakni target paling pesimis. Harapan Kepala Inspektorat Kabupaten kita tentunya lebih baik,” kata yang sebelumnya dijabat oleh Drs H Tatang Suryadi MM dan Dinas Nadjib. (ody) Kesehatan yang saat ini masih di

Tahapan Calon Perseorangan Lebih Awal Sambungan dari halaman 25 “Jadwal yang kita tetapkan tanggal 15 Januari,” kata dia. Tarmizi mengungkapkan, penyerahkan dokumen dukungan kepada panitia pemungutan suara (PPS) asal dukungan dalam bentuk asli dilaksanakan mulai 17-18 Januari.

31

Sambungan dari halaman 32

Dalam hitungan menit, petugas UPK dan warga bahumembahu memadamkan api. “Beruntung kebakaran tersebut cepat di ketahui, jika mungkin beberapa rumah warga di sekitar TPK akan terbakar juga,” jelas Alek. Selain tidak ada korban jiwa, harta benda milik Gabul juga sempat di selamatkan. Menurut Alek, api bermula dari ruang tamu. Nmun, katanya, hingga kini belum dapat dipastikan penyebab kebakaran

tersebut. “Ada yang mengatakan konslet dari Televisi di ruang tengah dan ada juga yang mengatakan anak Gabul main korek api sehingga menyebabkan kebakaran,” paparnya. Kurang lebih setengah jam berkutat dengan asap dan api, warga beserta petugas UPK yang telah sedia dengan peralatan seadanya berhasil mengamankan rumah Gabul. Hanya saja, seusai dilakukan pemadaman, kondisi rumah Gabul jebol pada dinding dan sebagian ruang tengah termasuk kamar terbakar.

Di tempat terpisah, Kapolsek Sekayak Iptu Anhar Zubaedi, ketika memantau TKP, mengatakan bahwa. “Kejadian seperti ini patut menjadi perhatian masyarakat Sekayam. Terutama para orangtua untuk mengawasi jangan sampai anak-anak bermain dengan korek api atau benda berbahaya lainnya yang bisa menimbulkan kebekaran,” ujarnya. “Karena jika musibah kebakaran terjadi dalam hitungan menit bisa ludes semuanya bahkan nyawa juga menjai terancam,” tandasnya. (ags)

Setiap Tahapan Pilkada Rawan Pelanggaran Sambungan dari halaman 32

Saat hari H Pemilihan, kata dia menambahkan, juga sangat berpotensi terjadi pelanggaran. Menurutnya tak menutup ke-

mungkinan para calon pemilih bakal mendapat intimidasi oleh pihak tertentu. Karena itu, imbuh Syaiful, pihaknya berharap agar masyarakat juga bisa mem-

bantu kinerja Panwas dalam memantau pelaksanaan berbagai tahapan pemilukada. “Kalau seandainya ada indikasi pelanggaran pemilu segera hubungi panwas,” pungkasnya.(by)

Siapkan 75 Ton Beras Sambungan dari halaman 32 “Oleh karenanya jumlah bantuan akan disesuaikan dengan jumlah korbannya, agar tidak terjadi kekurangan atau kelebihan, karena untuk saat ini banyak daerah yang juga membutuhkan bantuan banjir ini,” jelasnya lagi. Ketua Komisi C Salipus Sali SE, meminta agar penyaluran bantuan agar dapat segera diberikan dan jangan sampai terlambat. Menurutnya tanggap bencana dan kesigapan dalam menanggulanginya, terletak pada teknis komunikasi dan jika komunikasi berjalan lancar maka alasan administrasi dapat diatasi. “Sekarang zaman sudah

cangih, tinggal komunikasi dari satu komando pastinya tidak sampai satu minggu bantuan bisa sampai di lokasi,” ujarnya. Sementara itu, banjir yang melanda Kecamatan Jangkang sudah hampir seminggu airnya tak kunjung surut. “Hingga saat ini (kemarin-red) air belum alami surut yang berarti, mungkin dikarenakan di daerah hilir ketinggian air sama dengan disini sehingga tidak lekas surut,” ungkap Joni Irwanto, Camat Jangkang. Disampaikannya bahwa dari keseluruhan rumah penduduk, Joni menaksir sekitar 1.437 kepala keluarga terkena banjir, namun tidak terdapat korban jiwa dalam banjir kali ini.

“Semua sempat mengungsi ke daerah yang lebih tinggi dan begitu juga ternak,” tambahnya lagi. Daerah Sape, Ketori, Selapang, Balai Sebut dan Jangkang Benua juga masih menjadi daerah yang terendam air. “Bantuan yang saat ini kami butuhkan adalah makanan, obat-obatan dan juga perahu karet yang akan dipergunakan menanggulangi korban banjir di daerah kami,” harapnya. Dari informasi yang sempat dihimpun pihak kecamatan, jalur darat yang sempat putus sudah mulai lancar, lantaran jalur Jangkang Kembayan sudah kering dan dapat dilalui kendaraan. (Anto)


pro-kalbar 32

Pontianak Post figura

Perbatasan dan Krisis Energi Nasri Alisan ST, Ketua PAN Sanggau, mengatakan sejumlah hal yang diperjuangkan menyangkut isu sentral dan strategis yang hangat sekarang ini, dibawanya dalam Kongres PAN di Batam, pekan lalu. Dikatakannya, ada tujuh isu utama dan beberapa isu lain untuk masing-masing sektor. Mulai kasus Bail Out Bank Countury untuk dapat dituntaskan secara hukum tanpa pandang bulu , Reformasi dibiNasri Alisan dang di Kepolisian yang menempatkan citra polri lebih profesional dan berwibawa, dan beberapa lainnya. ”Yang saya perjuangkan untuk masuk direkomendasi adalah isu Pembangunan Perbatasan untuk ditetapkan sebagai Undang-undang, ” tukas satusatunya peserta dari luar DPP yang terpilih sebagai tim perumus dalam komisi Rekomendasi.

Rabu 13 Januari 2010

Setiap Tahapan Pilkada Rawan Pelanggaran SINTANG–Setiap tahap Pilkada berpotensi untuk terjadi pelanggaran. Karena itu, Panwaslu akan mengintensifkan pengawasan sejak tahapan dimulai. Penegasan tersebut disampaikan Drs Syaiful Nour, Ketua Panwaslu Sintang, Selasa (12/1), di ruang kerjanya. Ia mengatakan saat awal tahapan pemilu-

yang dimulai dengan pemutakhiran data pemilih, juga tak menutup kemungkinan berpotensi terjadi pelanggaran, “Makanya kita akan awasi secara cermat tahapan awal pemilu tersebut, soalnya soal akurasi data pemilih memegang peranan penting terkait hasil akhir pemilu,” terangnya. Selain itu, ditambahkannya, selain soal

pemutakhiran data pemilih, pelaksanaan kampanye masing-masing kandidat juga kerap terjadio pelanggaran. Diantaranya penggunaan isu kampanye yang tidak tepat, terutama apabila menyangkut SARA. “Kemudian pelaksanaan kampanye terselubung maupun terbuka yang tak dilakukan sesuai penjadwalan,” tukasnya.

infrastruktur

Perbaiki Jalan Provinsi

TERBAKAR: warga membantu memadamkan api. Kondisi rumah Gabul setelah api dipadamkan.

Lantik Eselon II Empat pejabat eselon II dilingkungan Pemkab Kapuas Hulu, Senin (11/1) pagi, dilantik oleh Bupati Kapuas Hulu Drs H Abang Tambul Husin. Mereka masing-masing Drs Ibrahim M MSi dari jabatan lama sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil menjadi Kepala Badan Pemberdayaan dan Pemerintahan Desa, Drs H Tatang Suryadi MM dari Kepala Inspektorat menjadi Kepala Bappeda Kapuas Hulu, Abang Tambul Husin Marselus SSos menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Drs Abdullah Usman MSi jabatan lama Kepala Badan Pemberdayaan dan Pemerintahan Desa menjadi

■ Ke Halaman 31 kolom 5

Agus/kapuaspost

Rumah Nyaris Ludes Terbakar Akibat Main Korek Api BALKAR- Sebuah rumah terbakar, kemarin, sekitar pukul.11.30 WIB. Adanya kepulan asap dari sebuah rumah milik Gabul, warga Sekayam ,menyebabkan warga sekitar di desa Kenaman berhamburan keluar untuk memberikan bantuan. Berdasarkan keterangan warga Ke-

naman Alek kepada koran ini, dirinya sedang duduk di depan rumah. Secara tiba-tiba melihat ada kepulan asap dari dalam rumah Gabul. Hal tersebut membuat dirinya curiga jangan-jangan terjadi kebakaran. “Dugaan saya benar memang terjadi kebakaran di rumah tersebut, ole sebab itu saya langsung meminta bantuan kepada warga sekitar,” ucapnya dengan napas terengah karena turut membantu memadamkan api. Masih diceritakan Alek, saat ke-

■ Ke Halaman 31 kolom 5

ragam

■ Ke Halaman 31 kolom 5

Siapkan 75 Ton Beras

■ Ke Halaman 31 kolom 5

Anggota DPRD Sekadau Iskandar, mendesak agar pemprov untuk segera perbaiki jalan di wilayah timur. Khususnya jalan di dalam kota hingga persimpangan kantor Bupati Kabupaten Sekadau yang saat ini kondisinya rusak parah, katanya. “Saat ini kondisi jalan sudah “kupak-kapik”, sehingga diharapkan Pemprov khususnya Dinas PU segera turun-tangan memperbaikinya, terutama jalan di kawasan yang kondisi kerusakanIskandar nya sangat parah,” tegas Iskandar, Selasa (12/1). Dikatakan Iskandar, sekitar 13 titik badan jalan yang terbilang rusak parah dimulai dari dalam kota hingga persimpangan kantor Bupati. Hal ini juga diperparah lagi dengan tingkat kelabilan struktur tanahnya sangat menggangu.

Walau dalam tahapan pemilu ada masa tenang, menurut Syaiful, bukan berarti masa tenang tersebut minim daripelanggaran tahapan pemilu, “Bahkan kerap ada pihak-pihak tertentu sengaja memanfaatkan masa tenang untuk mencuri waktu berkampanye,” timpalnya.

jadian pemilik rumah sendiri sedang tidak ada di tempat. Di rumah hanya ada anak Gabul dan neneknya. Beruntung pada saat kejadian keduanya keluar menyelamatkan diri menuju rumah warga yang jauh dari rumahnya, ungkap Alek. Melihat kepulan asap semakin besar dan api juga sudah mulai tampak, maka warga menghubungi Polsek Sekayam dan UPK yang meman sudah stand by di poskonya.

■ Ke Halaman 31 kolom 5

SANGGAU–Pemkab Sanggau melalui instansi terkait, menyiapkan bantuan berupa beras kepada para korban banjir. Sejumlah daerah di wilayah Kabupaten Sanggau yang masih terendam saat ini, seperti di Kecamatan Entikong, Beduai, Kembayan, Jangkang, Bonti, Meliau, Mukok dan Kapuas. Menurut Simamora, Kabid Rehabilitasi dan Bantuan Sosnaker Kabupaten Sanggau, untuk mendistribusikan bantuan sebesar 75 ton beras kepada para korban banjir tersebut. pihaknya membutuhkan data dari lapangan supaya bantuan dapat tersalurkan tepat sasaran. Bantuan beras sekitar 75 ton yang saat ini berada di gudang logistik. Maka ia sangat membutuhkan data dari tiap kecamatan untuk mengulurkan bantuan tersebut. Hingga saat ini, Dinsos telah mendirikan dapur umum di daerah yang tertimpa banjir, namun beberapa masyarakat masih enggan untuk direlokasikan yang ditempatkan Dinsos, lantaran mereka cenderung mementingkan keamanan rumah mereka. Dinsos pun menyiasatinya dengan membagikan paket-paket bantuan kepada warga.

Bantu Korban Banjir

■ Ke Halaman 31 kolom 5

Kisruh Makam, FPK Bentuk Tim Mediasi SINTANG–Membantu mencari jalan keluar kisruh makam Tionghoa di Munguk Serantung, Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Forum Pembauran Kebangsaan (FBK) Sintang membentuk Tim Mediasi. Tim yang beranggotakan tujuh orang anggota, mulai melakukan investigasi di lapangan terhitung 12 Januari 2009. Menurut F Kincong Ketua FBK Sintang, tim mediasi yang di ketuai H Rukli SPd, tersebut akan mengumpulkan data dan informasi dari berbagai pihak yang berkaitan dengan masalah lahan kuburan. Mereka juga akan menjalin komonikasi dan berkoordinasi dengan tim penyelesaian sengketa lahan makam, yang telah di bentuk pemkab Sintang. “Hasil dari investigasi dari tim mediasi itu, akan di laporkan ke FBK Sintang serta menjadi bahan FBK untuk memberikan rekomendasi pada pemkab Sintang,” ucapnya kemarin. Dikesempatan yang sama, H Rukli SPd, selaku ketua Tim Mediasi, ketika melakukan audiensi

TINJAU MAKAM: Camat Sintang ketika meninjau lokasi makam.

Ist

ke Kantor Camat Sintang kemarin, mengatakan dalam mengumpulkan data dan mencari jalan keluar tersebut, pihaknya akan mengutamakan asas musyawarah mufakat. ”Artinya, sedapat mungkin kita menyelesikan masalah tersebut secara kekeluargaan tanpa harus sampai ke ranah hukum positif,” terangnya. Sebelum melakukan investigasi lapangan, kata Rukli, pihaknya terlebih dulu melakukan komonikasi dengan pihak kecamatan. ”Langkah itu kita lakukan agar investigasi yang kita lakukan tidak terkesan illegal atau main selonong saja. Apalagi, lahan yang di persengkatan masih menjadi bagian dari kecamatan Sintang, untuk itulah kita minta uzin,” katanya. GustiArdania, Sekretaris FBK menambahkan bahwa investigasi yang di lakukan pihaknya bukanlah mencari siapa yang salah. Akan tetapi mencari jalan keluar yang terbaik sesuai dengan hati nurani sehingga tidak merugikan salah

■ Ke Halaman 31 kolom 5


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.