Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post

Minggu 19 September 2010 M / 10 Syawal 1431 H

P e rt a ma da n T e rut a ma di K a l i m a n t a n B a r a t

Eceran Rp. 2.500

Selebritas

Antara Akting dan Politik ARTIS bintang film dan sinetron Tina Astari kembali menekuni dunia hiburan. Bintang film Lari dari Blora itu terlibat dalam film garapan Nayato ya­ ng bergenre drama remaja. “Pastinya sekarang aku leb­ ih selektif, nggak seberani dulu,” ka­ tanya di Senayan City, Jakarta, ke­ marin (18/9). Tina mengemu­ kakan, saat ini dirinya tidak hanya mem­ bawa nama baik ke­ luarga. Tetapi juga mem­bawaorga­ni­sasi politik yang belanya. Tina Astari “Kan aku juga orang partai jadi nggak boleh macam-macam,” tuturnya. Apalagi dirinya juga sempat mencalonkan diri men­ jadi wakil walikota Tangerang Selatan meski akhirnya

15 Ribu Ketupat untuk Tumpahan Sallok

Habiskan 400 Kg Beras, Dimasak Sejak Subuh Hari ini, Minggu (19/9) di Halaman Mess Daerah Kota Singkawang, digelar makan ketupat 15 ribu buah untuk kebersa­ maan, dalam rangkaian acara Tumpahan Sallok. Bagaimana kesiapan terakhir pembuatan ketupat yang tak sedikit itu?

USAI hari Raya Idulfitri 2010, berbagai persiapan dilakukan Ko­ munitas Mahasiswa Singkawang (Komasi) Yogyakarta. Mencicipi 15 ribu buah ketupat asli, bukanlah pekerjaan mudah. Pantauan Pontianak Post, dari kejauhan sudah tampak asap putih

mengepul dari halaman sebuah rumah di pinggir jalan, Kelurahan Rasau, Kecamatan Singkawang Utara, Sabtu (18/9). Pun demikian di halaman masjid yang berada di sebelahnya. Semakin mendekat, asap putih itu ternyata cukup membuat mata perih. Asap itu be­

rasal dari tungku kayu bakar yang digunakan memasak ketupat. Kayu bakar memang sengaja dipilih sebagai bahan bakar, kar­ ena tak mampu untuk membeli minyak tanah. Apalagi gas elpiji. “Ini kan ketupatnya banyak, kalau u Ke Halaman 11 kolom 5

u Ke Halaman 11 kolom 1

Zulkarnaen Fauzi/Pontianak Post

DIANGINKAN: Ketupat yang sudah dimasak dianginkan agar bisa bertahan lama. Hari ini Acara Tumpahan Sallok di Halaman Mess Daerah Singkawang digelar makan ketupat 15.000 butir.

aGAMA

Insiden HKBP Bermuatan Politis JAKARTA - Insiden penusukan dan penganiayaan oleh sejumlah oknum terhadap pendeta dan jemaat Huria Kristen Batak Protestan di Ciketing Asem, Bekasi terus bergulir. Hasil temuan sementara Majelis Ulama Indonesia (MUI) disinyalir ada upaya politisasi dalam peristiwa yang terjadi pada Minggu (12/9) silam. Menurut Ketua MUI Amrullah Ahmad, substansi masalah peristiwa Ciketing adalah perizinan periba­ datan yang sudah diatur dalam peraturan bersama. Namun belakangan isu itu justru diarahkan untuk pencabutan Peraturan Bersama antara Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri no 8 dan no 9 Tahun 2006 tentang perizinan tempat ibadah. “Temuan kami bahwa ada tendensi gerakan poli­ tis yang ingin mencabut aturan tersebut. Padahal sebenarnya aturan itu sudah diterapkan dengan baik dan rapi,” ujar Amrullah usai menerima Gera­ kan Peduli Pluralisme (GPP) di Kantor MUI Pusat, Jalan Proklamasi, Jakarta Sabtu (18/9) kemarin. u Ke Halaman 11 kolom 1

11:38 14:42 17:42 18:50 04:18

BBM Mobil Dibatasi JAKARTA --Selain menyiapkan mekanisme pembatasan BBM (ba­ han bakar minyak) bersubsidi untuk kendaraan pribadi, pemerintah juga menyiapkan pengaturan bagi kend­ araan industri. Namun kebijakan itu baru akan dilakukan jika kuota BBM bersubsidi tahun ini habis. Kepala Badan Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas), Tubagus Haryono men­

gungkapkan, sisa kuota BBM ber­ subsidi tahun ini yang dijatah 36,5 juta kiloliter semakin menyusut. Dikhawatirkan, jatah tersebut akan habis sebelum akhir tahun. “Jika kuota tidak mencukupi kita meminta Pertamina mengambil langkahlangkah khusus,” ujarnya. Diantaranya, BPH Migas mem­ inta agar Pertamina tidak melayani penjualan BBM bersubsidi untuk

kendaraan di beberapa sektor usaha baik di laut, darat maupun kereta api. “Yaitu untuk kendaraan bermo­ tor atau alat berat yang digunakan untuk menunjang kegiatan industri, pertambangan, pembangkit listrik, proyek konstruksi, peti kemas, ke­ hutanan dan perkebunan yang da­ pat dikategorikan sebagai “bukan” usaha kecil,” ungkapnya. u Ke Halaman 11 kolom 1

Tabrak Truk, Dua Tewas

Nanan-Imam Bisa Jadi Paket Kapolri-Wakapolri

SINGKAWANG - Kecelakaan maut kem­ bali terjadi di Kota Singkawang. Kali ini dua nyawa melayang sia-sia. Mobil Toyota Kijang Krista bernomor polisi KB 1238 CE, yang dikemudikan U M Sudirman, yang juga berisikan empat rekannya, bertabrakan dengan truk KB 9486 CA yang disetir Bong Kian Fuk di Jalan Tanjung Batu Harapan, Kelurahan Sedau, Kecamatan Singkawang Selatan, Jumat (17/9) pukul 23.30 WIB. Akibat kecelakaan fatal ini, Sudirman dan

JAKARTA--Komjen Pol Nanan Sukarna dan Irjen Pol Imam Sudjarwo disebut-sebut sebagai perwira tinggi terbaik yang layak Jenderal Bam­ bang Hendarso Danuri sebagai Kapolri. Bahkan banyak pihak mendukung agar mereka dipaket­ kan menjadi calon Kapolri dan Wakapolri. “Berdasarkan catatan yang dikumpulkan komisi (Komisi III DPR), dua nama itu memang baik. Jadi nggak ada salahnya yang satu bisa menjadi Wakapolri,” ucap Wakil Ketua Komisi III DPR Tjatur Sapto Edi di Jakarta kemarin.

u Ke Halaman 11 kolom 1

Zulkarnaen Fauzi/Pontianak Post

LEPAS: Ban belakang truk terlepas setelah terjadi tabrakan dengan mobil kijang. Pengemudi mobil dan seorang rekannya tewas dalam kecelakaan Jumat (17/9) malam itu.

u Ke Halaman 11 kolom 5

Senyom simpol

Dipuji Hillary Clinton, Tampil di Forum PBB

Belebaran

Adhyatmika, Juara Film Pendek di Amerika berkat Video Belajar Demokrasi

NAMENYE lebaran. Ade pulak yang bilang belebar. Hari Raye. Teros budak-budak kampong Keroakbangkai sering nye­botnye Rayeraye. “Eh, Bang? Mane rayerayenye, nih,” kate sekok budak kecik waktu ke­ temu Pendi Juling di jalan seberang surau, saat sore hari pertame lebaran. Pendi nyengir. Macam kambeng Usu Leman nahan berahi kerene dah lamak tadak ketemu kam­ Muslim “Toing” Minhard beng perempuan. Tapi tadak lamak. Diceloknye kocek, dan duet makribu langsung bepindah ke tangan budak kecik yang ternyate anak tetangg­ enye sorang, Seman Nipah. Pendi geleng-geleng kepala. Tapi, itulah budak kecik. Paleng paham manfaatkan situasi. Di hari yang fitri, siape sih yang tak bemurah hati? Ape agek duet banyak. u Ke Halaman 11 kolom 1

Usianya masih sangat muda, 21, tapi karyanya sudah mendunia. Dialah Adhyatmika. Seorang pemuda asal Bintaro, Jakarta, yang memenangi kompetisi tahunan Democracy Video Challenge (DVC) 2010 di Amerika Serikat. ZULHAM MUBARAK, Jakarta FILM pendek berjudul Democracy is Yet to Learn (Masih Belajar Demokrasi) itu berdurasi 2 menit 10 detik. Ketika Jawa Pos Group melihatnya di YouTube tadi malam, sudah ada 28.855 pengunjung yang telah mengeklik video tersebut. Film ini mengambil setting di kelas sebuah SD. Seorang guru menulis per­ tanyaan di papan apa itu demokrasi. Kelas tersebut berisi sembilan murid

US State gov for Jawa Pos Group

BERSAMA HILLARY: Adhyatmika ketika diundang Menteri Luar Negeri AS, Hillary Rodham Clinton untuk memutar film karyanya di forum PBB 11 September lalu.

yang mewakili unsur-unsur sosial dalam masyarakat. Yakni, pengusaha, anggota parlemen, polisi, petani, wartawan, dok­ ter, artis, insinyur, dan anak SD. Namun, tak ada satu pun yang bisa menjawab pertanyaan ibu guru. Tiap karakter saling melempar tanggung jawab dan menggeleng. Sampai akhirnya, si anak SD memberanikan diri maju ke depan untuk menjawab pertanyaan apa itu demokrasi. Spidol sudah di tangan, namun belum sampai si anak menuliskan jawabannya, bel pulang sekolah berder­ ing. Akhirnya, tak ada satu pun yang bisa menjawab apa itu demokrasi. Lalu, adegan ditutup dengan kalimat: Masih Belajar. Siapa menyangka, video singkat yang disutradari Adhyatmika itu mampu mengharumkan nama Indonesia di fo­ rum internasional. Karya pemuda kela­ hiran Jakarta, 21 Januari 1989, tersebut mengalahkan 700 kontestan lain dalam

Online: http://www.pontianakpost.com/ *Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

u Ke Halaman 11 kolom 5

Jawa Pos Group Media


EdukasI

2

Pontianak Post l Minggu 19 September 2010

Resensi Judul buku : Dari Kiai Kampung ke NU Miring Penulis: Acep Zamzam Noor dkk Penerbit: Ar-ruzz Media, Jogjakarta Cetakan: I, 2010 Tebal: 248 halaman

B u k a n Sebuah Mimpi B u r u k

S

ELAMA pesantren-pesantren kecil di kampung dengan kiai-kiainya yang bersahaja itu masih ada dan terus ber­kiprah di tengah masyarakat, rasanya NU akan baik-baik saja. Rasanya tak akan terjadi apa-apa dengan NU. Menurut saya, merekalah yang selama ini mempertahankan dan menjaga kehormatan NU. Merekalah yang selama ini menja­ lankan peran NU se­ bagai organisa­si sosial kemasyaraka­tan yang sebenarnya, justru ketika para petingginya sibuk menjadi selebritis, sibuk berebut jaba­tan dan proyek, sibuk menjajakan NU sebagai komo­ di­t as politik dan e k o ­n o m i , s i b u k men­jadi broker, jurkam, atau tim sukses. Paragraf di atas adalah kutipan esai Acep Zamzam Noor, sa­lah seorang di antara 15 penulis yang termaktub dalam buku Dari Kiai Kampung ke NU Miring. Selain Acep Zamzam Noor (putra Kiai Ilyas Ruchiyat (alm), salah seorang deklator PKB dari Pesantren Cipasung, Tasikmalaya), penulis lain adalah Mujtaba Hamdi, Riadi Ngasiran, Soffa Ihsan, Anggi Ahmad Haryono, Eyik Musta’in Romly, Sahlul Fuad, M. Arief Hidayat, M. Faizi, Ahmad Syubbanuddin Alwy, Saprillah, Syaiful Arif, Mashuri, Surahno, dan Binhad Nurrohmat. Keberadaan NU sebagai ormas keagamaan tentu tidak bisa lepas dari kiai dan santri yang jumlahnya kurang lebih 40 persen dari jumlah umat Islam di Indonesia atau sekitar 86 juta jiwa. Karena itu, NU tidak bisa dimungkiri adalah komoditas politik dan ekonomi (meminjam istilah Acep Zamzam Noor) yang menggiurkan. Saking menggiurkan, Sahlul Fuad dalam esai­n ya, Rebutan NU, menuliskan perebutan kekuatan dan kekuasaan di tubuh NU terjadi dari level teratas sampai tingkat terbawah, baik dalam pilpres, pilkada, pileg, sampai pilkades. Bahkan, termasuk di dalam Muktamar NU sendiri. Persoalan memperebutkan NU juga dipetakan Mashuri dalam tulisannya, Kiai-Santri Putus Hubungan? Dia mengutip trikotomi Geertz tentang pola kultur masyarakat Jawa dalam Religion of Java yang terdiri atas santri-priyayi-abangan. Trikotomi itu juga ditemukan dalam Politik Santri-nya Abdul Munir Mulkhan yang melukiskan pola budaya santri-priyayi-abangan bersilang di dalam tiga pusat budaya, yaitu kantor, pasar, dan pedesaan. Ketiganya membentuk struktur nilai sebagai referensi pelaku (politik) dari tiap komunitas yang tumbuh di dalamnya. Sebagai sebuah referensi pelaku (politik), Eyik Musta’in Romly melemparkan otokritik kepada putra-putri kiai. Esainya, Mabuk Kepayang NU, dengan kritis menyikapi ketidaksiapan mental serta intelektual para penerus dinasti pesantren yang hanya sibuk membangun persaingan ekonomi dan politik di lingkungan internal pesantren sendiri. Situasi itu oleh Acep Zamzam Noor melalui esainya, Kiai Kampung, diamsalkan seperti dunia sepak bola, kesebelasan NU terus berlatih tetapi kalah melulu jika bertanding. Hal itu disebabkan karakter nahdliyin yang sabar, ulet, tulus, lurus, tahan banting, dan menghargai proses, tidak tampak sama sekali. Yang muncul justru karakterkarakter umum seperti berebut jabatan, nepotisme tradisi atau bangga walau hanya menjadi tim sukses suatu perhelatan politik. Kondisi itu diperparah oleh kerancuan relasi kiai dan santri pada saat para kiai terlibat dalam politik praktis. Hasilnya terlihat pada berbagai peristiwa politik nasional maupun lokal, NU menyajikan fenomena yang ironis. Jago-jago NU yang didukung para kiai tumbang bergelimpangan. Melalui esainya, Mashuri melemparkan pertanyaan, benarkah kini ‘’patronase’’ kiai-santri telah memasuki era senjakala? Pada buku NU dan Ambisi Kekuasaan (2004), saya menemukan M.H. Rofiq membeberkan ‘’trik intrik’’ (meminjam istilah Sahlul Fuad dalam tu­li­­sannya, Rebutan NU) dalam perebu­tan hegemoni dan tarikmenarik domina­ si antarkiai.** (Lan Fang, pe­ ngarang, tinggal di Surabaya)

Motif Hitam Putih Merah Ayam

Pola Geometri Kain (Batik) Sumba A

D A empat jenis ka­in tradisional In­ donesia yang ma­ sing-masing me­ miliki bobot tertentu, yaitu: tenun ikat, kain songket, kain lurik dan kain batik. Masingmasing jenis kain ini dominan di daerah tertentu. Di wilayah timur Indonesia lebih didominasi kain tenun dan kain ikat. Di daerah Sumatra kain songket lebih menonjol. Sedangkan kain lurik dan kain batik lebih berkembang di wilayah Jawa. Pulau Sumba berada persis di sebelah timur Pulau Lombok. Di pulau ini adat Marapu hingga kini masih kuat pengaruhnya. Adat ini terutama berkembang di Sumba Timur. Marapu menjadi falsafah dasar bagi berbagai ungkapan budaya Sumba. Pembuatan perangkat busana kain tenun hinggi dan lau pun tidak luput dari pengaruh marapu ini. Kain tenun, secara adat dan budaya, memiliki banyak fungsi. Di antaranya adalah: sebagai busana yang dipakai dalam tari-tarian pada pesta/upacara adat, alat penghargaan dan pemberian perkawinan (mas

kawin), alat penghargaan dan pemberian dalam acara kematian, alat pembayar denda adat, serta sebagai alat penunjuk status social pemakainya. Di Pulau Sumba berkembang kain tenun yang khas Sumba. Kita kenal sebagai tenun Sumba. Te­n un Sumba dibagi dalam dua jenis, yaitu: hinggi dan lau. Tenun hinggi pada umumnya di­k enakan oleh kaum le­l aki Sum­b a dalam tiap upacara adat. Hinggi untuk pria dewasa berukuran sekitar 2 meter dan berfungsi sebagai selendang atau kain yang dililitkan di pinggang. Kain hinggi didominasi warna merah kecoklatan untuk para bangsawan atau merah kebiruan untuk rakyat biasa. Ragam-ragam hias kain hinggi erat berkaitan dengan alam. Mi­salnya: tengkorak [manusia], udang, ayam, ular, naga, buaya, kuda, ikan, penyu, cumi-cumi, rusa, burung, atau kerbau. Ada sejumlah motif tenun Sumba yang dipengaruhi kebudayaan asing (Cina dan Belanda]. Di antaranya adalah: naga, bendera tiga warna, mahkota dan singa. Jenis kain kedua, Lau Pahikung, dikenakan sebagai sarung

oleh wanita. Kain ini merupakan kain tenun ikat yang kemudian diberi tambahan teknik songket. Sehingga, corak yang terlihat di atas kain mirip dengan corak sulam. Di bagian tengah kain diberikan motif fauna. Sama dengan kain hinggi, kain Lau juga didominasi oleh warna merah kecoklatan. Pakaian pesta dan upacara wanita Sumba Timur selalu melibatkan pilihan beberapa kain: lau kaworu, lau pahudu, lau mutikau dan lau pahudu kiku. Kain-kain tersebut dikenakan sebagai sarung setinggi dada. Bagian bahu tertutup taba huku yang sewarna dengan sarung. Motif kain Sumba, menja­ di simbol dalam kehidupan se­h ari-hari. Misalnya, motif ayam menjadi perlambang ke­ hidupan wanita ketika be­rumah tangga. Motif kuda men­jadi simbol kekuatan dan kejantanan. Motif burung kakaktua yang berkelompok menjadi lambang persatuan dan musyarawah.Ada motif manusia. Ada motif binatang dan ada motif geometris . Kini tentu saja demi tuntutan pasar di­kembangkan juga motifmotif baru [kontemporer].

Selain itu, warna kain Sumba ju­ga sedikit banyak dipengaru­ hi oleh lokasi. Di Sumba Timur, biasanya berwarna dasar hitam, sementara di Sumba Barat, berwarna dasar biru tua. Dewasa ini, kerajinan batik juga telah merambah daerah Sumba. Perajin batik di Pulau ini menggunakan motif-motif tenun Sumba sebagai ragam hias kain batik. Batik belum cukup memasyarakat di sana. Pada umumnya diproduksi oleh perajin batik di Solo atau Yogya. Bangun-bangun geometri yang dikembangkan sebagai ragam hias kain Sumba di dominasi bangun belah ketupat dan persegi. Ada juga sejumlah bangun yang diguanakan sebagai ‘isen-isen’. Posisi bangun yang satu dengan yang lain mengikuti kaidah bayangan atau relasi cermin. Relasi bayangan dalam cermin merupakan konsep utama suatu komunitas dalam berhubungan dengan alam supranatural (alam gaib). Kehidupan di dunia nyata merupakan bayangan dari kehidupan di dunia gaib Inilah sekilas pola geometri kain Sumba. Tentu kita dapat menggali lebih dalam lagi.(Om Tris)

n Makin Profesional Lewat Penelitian (19)

Penelitian Potografis Rubrikasi Penelitian ini diasuh Redaktur Tamu Pontianak Post Dr Leo Sutrisno. Pembahasan lebih difokuskan pada seluk-beluk penelitian. Pembaca dapat mengusulkan hal-hal penelitian yang perlu dibahas dan di-sharing-kan dengan pembaca lain melalui email: leosutrisno@hotmail.com

SEORANG pembaca memberitahukan bahwa ketika membukabuka tulisan saya [Leo Sutrisno] di Scribd, menemukan ada penelitian fotografis. Pertanyaannya amat sangat pendek. “Betulkah?” Terima kasih kepada pembaca atas klarifikasinya. Betul! Fotografi memang menjadi salah satu metode penelitian. Para ahli angkasa luar mengandalkan gambargambar yang dikirim ke pusat pengendalian oleh pesawat ketika mengarungi alam semesta. Para radiolog menggunakan jasa fotografi untuk mempelajari kelainan organ dalam tubuh. Misalnya, kelainan pada paru-paru, hati dsb. Belakangan ini para antropolog juga menggunakan fotografi sebagai salah satu metode penelitiannya. Di sana saat ini telah berkembang kelompok visual anthropology dan juga visual sociology. Para ahli pendidikan merekam dengan kamera yang tersembunyi tentang apa yang terjadi di suatu kelas selama proses belajar-mengajar berlangsung. Seorang pastor Katolik yang pernah berkarya di Sanggau

merekam segala macam jenis tetumbuhan yang dijumpainya di saat melayani umat selama 30 tahun, membawanya menjadi ahli pertanian organic yang terpandang di Indonesia. Para petugas keamaman mengandalkan kecanggihan CCTV. “If I could tell the story in words, I wouldn’t need to lug a camera.” Tulis Walker Evans[1929]. Ia seorang ahli fotografi yang terkenal pada jamannya. Pesan itu berarti gambar yang dibuat dengan kamera dapat menggantikan deskripsi verbal dari suatu keadaan. Bahkan, gambar hasil jepretan kamera dapat menjadi pengganti bagi sajian kata-kata. Tujuan dari suatu dokumentasi adalah merekam dan menunjukkan apa yang penting dari suatu kejadian, peristiwa atau tempat. Hasil akhir dari kegiatan ini berupa intisari dari keseluruhan pengalamannya. Intisari suatu pengalaman terdiri atas aspek-aspek penting dari sesuatu yang diamati dan pengamatan yang dilaksanakan. Sebagai contoh, seorang mahasiswa yang tengah mencatat kuliah dari seorang dosen. Tentu, ia tidak

Gambar 1

mencatat semua kata-kata ya­ng diucapkan dosennya. Ia akan mencatat hal-hal yang ia anggap penting dan menambahkan tanggapannya tehadap pokok pikiran dosen itu. Salah satu masalah dari setiap dokumentasi adalah bahwa informasi yang disajikan itu melalui penulisnya. Masalahnya adalah bagaimana cara kita membandingkan kebenaran sajian itu dengan realitas yang diwakilinya? Itu menyangkut validitas sajian. Dengan fotografi, tampaknya masalah itu dapat diatasi. Kita mendengar ungkapan “Apa lagi yang dicari. Gambar ini adalah bukti” atau “Saya percaya karena saya telah melihat fotonya” Itu berarti gambar [foto] langsung menggantikan segalanya. Walaupun, sesungguhnya gam­bar sebuah foto juga sangat tergantung dari sudut pan­dang pengambilan gambar. Kita ingat di dasa warsa 1970-an, gambargambar foto ibu Tien Suharto [Ibu Negara] di sebuah surat kabar nasional selalu dalam posisi yang kurang enak dipandang. Sebaliknya, gambar-gambar Presiden Suharto ditampilkan dengan senyum yang tulus. Dalam ilmu pengetahuan social, data visual sering dimaknai dalam dua posisi. Po­sisi pertama dipandang sebagai rekaman dari peneliti. Posisi kedua data visual dipandang sebagai dokumen visual yang dibuat oleh subjeknya. Kini perbedaan itu hampir tidak dipikirkan lagi, peneliti dan subjek yang berpar-

tisipasi dalam suatu penelitian berkolaborasi membuat rekaman visual sebagai representasi suatu keadaan. Antropologi visual dan sosiologi social mulai mengembangkan metode penelitian fotografi untuk membuat representasi visual tentang masyarakat, mengitepretasikan representasi visual tentang masyarakat dan berkolaborasi dengan actor-aktor social untk memproduksi representasi visual sautu masyarakat pada waktu tertentu. Perkembangan fotografi sebagai salah satu metode penelitian ilmu social tidak secepat perkembangannya dalam ilmu pengetahuan alam. Mungkin karena posisinya yang ‘lebih’ mudah dijamah. Bayangkan, amat sangat tidak mungkin kita mempelajari matahari dengan langsung berada di sama. Juga tentu tidak mungkin mempelajari virus dengan langsung menjamah virusnya. Selain itu, masih ada banyak kendala yang terkait penggunaan fotografi sebagai salah satu bentuk metode penelitian social. Kendala-kendala itu berkaitan dengan isu dokumentasi, isu keterwakilan, dan isu kolaborasi antara peneliti dan partisipan. Diharapkan ada studi yang lebih mendalam tentang metide penelitian fotografi ini. Sebagai akhir dari sajian ini, pembaca dipersilahkan membuat penafsiran tentang keadaan yang disajikan pada Gambar 1. Selahkan mencoba!.**


nasional

Pontianak Post Minggu 19 September 2010

3

Larang Peredaran Pistol Replika KPAI Temukan 20 Anak jadi Korban JAKARTA--Peredaran pistol mainan replika yang menyerupai bentuk pistol asli di kalangan anak-anak bawah umur semakin memprihatinkan. Akibat penyalahgunaan pistol yang berpeluru plastik, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyebutkan sudah ada 20 korban anakanak yang terluka baik berat maupun ringan. Mengingat tingginya potensi kecelakaan tersebut, pemerintah diminta membatasi peredaran senjata mainan tersebut. “Saat ini sudah ada 6 orang yang diantaranya terluka di bagian mata, dan hingga kini masih dirawat di RSUP M Jamil Padang. Kejadian lain juga terjadi di Cengkareng, Jakarta,” kata Ketua KPAI, Hadi Supeno di Jakarta, Sabtu (18/9). Untuk itu, komisi meminta pihak terkait melakukan tindakan untuk perlindungan

kepada anak dari mainan yang berbahaya bagi keselamatan itu. KPAI meminta Kementerian Perindustrian segera mengeluarkan regulasi standarisasi produk mainan anak, disertai mekanisme pengawasan peredaran produk di masyarakat. “Selama ini tidak ada pengawasan sama sekali terhadap materi produk mainan anak,” kata Hadi. KPAI juga mengirimkan surat kepada Bea dan Cukai agar selektif dalam meloloskan jenis mainan anak impor. Jangan sampai mainan yang terbuat dari bahan berbahaya dan efeknya membahayakan seperti pistol replika itu lolos dari pengawasan dan beredar bebas di pasar Indonesia. Menurut Hadi, peredaran pistol yang memang didesain memiki kemiripan 80 persen dengan senjata asli itu harus mendapat perhatian dari Kepolisian. Dia berharap dalam waktu dekat Polri merekomendasikan razia mainan yang berpotensi disalahgunakan untuk

aksi kriminalitas itu. “Razia seluruh mainan anak yang beredar di masyarakat. Tarik jenis mainan yang berbahaya bagi keselamatan anak seperti mainan senapan, pisau, atau berbagai jenis senjata tiruan lainnya,” tambah dia. KPAI saat ini memroses tuntutan atas pertanggungjawaban produsen kepada korban anak-anak. Hadi mengatakan, orangtua harus tegas melarang dan menjauhkan anak dari jenis-jenis mainan yang membahayakan. Hadi menyontohkan salah satu korban pistol mainan yang cukup parah adalah Firman yang berusia 7 tahun. Saat ini, ia harus mendapat perawatan intensif di RS M Djamil Padang, setelah peluru senjata mainan sebesar biji kacang kedelai, mengenai mata kanannya. “Bocah warga Tarusan Pesisir Selatan ini, terancam tak bisa melihat lagi seumur hidupnya, ini harusnya menjadi pembelajaran bagi semua pihak,” kata dia.(zul)

Mahmud Muntazar/Pontianak Post

Delapan Anak Terancam Buta Kebahagian berlebaran ternoda akibat pistol mainan. Sekitar 20 anak dari berbagai daerah di Sumbar terpaksa harus mendapatkan pengobatan di Intsalasi Gawat Darurat (IGD) RSUP M Djamil Padang, karena mata mereka tertembak peluru mainan. Bahkan delapan orang di antaranya terancam mengalami kebutaan permanen. KEJADIAN ini sudah berlangsung setiap tahunnya. Tahun lalu satu bulan usai dan setelah Lebaran, lima anak juga terpaksa menjalani perawatan di bangsal mata RSUP, akibat peristiwa serupa. Namun tahun ini, data rekam medis bangsal mata menunjukkan jumlah pasien jauh lebih banyak. Baru lima hari Lebaran,

Dodi/Padang Ekspres

TERANCAM BUTA: Dua bocah mendapat perawatan intensif di RSUP M Djamil Padang akibat terkena tembakan pistol mainan.

jumlah pasien sudah mencapai 20 orang. Delapan orang di antaranya mendapatkan

Komunikasi

Anggap Wajar Gangguan MENTERI Telekomunikasi untuk monitoring jalur mudik, dan Informatika Tifatul Sem- sejauh ini relatif lancar. Namun, biring mengatakan kualitas jaringan CCTV Cikopo tergangjaringan telekogu,” ujar Tifatul. munikasi publik Ti f a t u l m e pada masa lebaran nambahkan, Kemenkominfo juga cukup bagus. telah melakukan Namun, gangguan kontrol kualitas telekomunikasi jaringan layanan sesaat adalah hal publik secara yang mungkin saja umum, khususnya terjadi. Ia menilai masa-masa peak teguran presiden lebaran. “Sejauh atas gangguan ini cukup bagus CCTV (closed-cirdan tidak ada cuit television) dan Tifatul Sembiring shutdown,” tamtelekonferensi di Pos Polisi Cikopo, Cikampek, bahnya. Inspeksi presiden pada fasilmerupakan hal wajar. “Dari aspek teknis, gang- itas-fasilitas layanan khusus, guan-ganguan sesaat pada seperti jaringan CCTV Polda, jaringan telekomunikasi sangat kata Tifatul, penting dilakumungkin terjadi. Sebab bisa kan agar semua pihak siaga. (disebabkan) seperti peruba- “Teguran-teguran itu wajar,” han cuaca, UPS (Uninteruptable kata mantan presiden Partai Power System) lagi drop,” sebut Keadilan Sejahetra tersebut. Sebelumnya, Jumat (17/9) Tifatul melalui akun twitter-nya Presiden Susilo Bambang Yudkemarin (18/9). Ia menambahkan, khusus hoyono (SBY) meninjau layanlebaran H-7 hingga H+7, PT an arus balik di Pospol Cikopo, Telkom telah memasang 6 Cikampek. SBY melakukan CCTV, dan 10 operator teleko- telekonferensi dengan Kapolda muniksi lainnya juga turut Jawa Tengah Edward Aritomembantu layanan. Semuanya nang. Telekonferensi sempat tersambung dengan Kemen- terganggu karena terjadi gangtrian Perhubungan. “Layanan guan sinyal. Beberapa panCCTV yang dikontrol langsung tauan kamera CCTV juga hilang Kemenhub dan Kepolisian sinyal.(sof)

perawatan khusus dan terancam mengalami kebutaan. Sedangkan satu pasien lagi

meskipun kondisinya cukup kritis, menolak untuk mendapatkan perawatan. Delapan pasien tersebut, enam warga Kota Padang, satu pasien berasal dari Kota Solok dan satunya lagi berasal dari Pesisir Selatan. “Banyaknya korban tahun ini hampir sama dengan jumlah korban sepuluh tahun lalu. Saya masih ingat tahun 2000 lalu, jumlah pasien mencapai 24 orang. Kondisi ini sangat menyedihkan karena mengancam masa depan anak-anak tersebut, karena mereka terancam mengalami kebutaan, minimal mata malas,” ujar Kepala Staf Medis Fungsional (SMF), Dr Ardizal Rahman, SpM(k) di ruang kerjanya, kemarin. Kebutaan dan mata malas terjadi karena peluru tersebut tepat mengenai bola matanya.

Akibatnya terjadi pendarahan hebat pada mata, kebutaan terjadi karena kornea mata pecah, sehingga bola matanya menjadi rusak dan tidak berfungsi. Bagi kasus bola mata malas, peluru yang mengenai bola mata tidak sampai merusak kornea, sehingga bola mata tetap utuh tetapi tidak bisa berfungsi sama sekali. Untuk itu, Ardizal berharap ada pengawasan khusus terhadap penjualan senjata mainan peluru seperti ini. Pasalnya, lebih banyak mudharat yang ditanggung anak-anak daripada kesenangan yang mereka dapatkan. Banyak kasus, yang menjadi korban peluru tersebut tidak hanya si pemilik pistol mainan, tetapi juga orang-orang dan tetangga sekitar pemain tersebut. (zikriniati)

Rabu, MK Putus Legalitas Jaksa Agung Jika Dinyatakan Sah, Yusril Siap Ladeni Penyidik JAKARTA--Pekan depan adalah pekan menentukan bagi tersangka biaya akses Sistem Administrasi Badan Hukum (Sisminbakum) Yusril Ihza Mahendra dan tersangka penanganan perkara PT Salmah Arowana Lestari (SAL) plus dana hibah pilkada Jawa Barat Komjen Pol Susno Duadji. Mahkamah Konstitusi (MK) segera memutus dua gugatan uji materi yang mereka ajukan. Uji materi Undang-Undang nomor 16/2004 tentang Kejaksaan yang dimohonkan Yusril akan diputus pada Rabu (22/9). Sedangkan uji materi UndangUndang nomor 13/2006 tentang Perlindungan Saksi dan Korban yang diajukan Susno bakal diputus pada Jumat (24/9). “Itu adalah dua kasus yang menarik perhatian masyarakat,” kata Ketua MK Mahfud MD kemarin (19/9). Mahfud mengatakan, saat diperiksa penyidik Kejaksaan, Yusril menolak menjawab pertanyaan terkait dugaan korupsi Sisminbakum. Alasannya, mantan Menkeh dan HAM itu menunggu putusan MK. Dalam gugatannya, Yusril meminta MK menafsirkan kapan Jaksa

DAFTAR PESERTA LOLOS AUDISI PONTIANAK SUPERSTAR GELOMBANG I

DIJUAL BEBAS: Senjata mainan mirip asli ini dijual bebas. Banyak-anak menjadi korban dengan luka tembak di mata.

Agung Hendarman Supandji diberhentikan. “Saat ini kami tinggal mengge-

Saya sudah bilang, kalau jaksa agung sah, saya akan jawab semua pertanyaan penyidik

Yusril Ihza Mahendra

lar RPH (Rapat Permusyawaratan Hakim, Red.) untuk penyampaian legal opinion dari para hakim. Kami sudah memvonis 174 kasus pilkada dan tinggal 19 kasus lagi. Jadi, kita sudah bisa konsentrasi menyelesaikan kasus judicial review,” ujar mantan Menteri Pertahanan era Presiden Abdurrahman Wahid ini. Dihubungi terpisah, Yusril

menyambut baik rencana tersebut. Dia berharap, MK memutus kasus tersebut seadil-adilnya. Sebab, kata dia, putusan tersebut akan memberi pelajaran kepada masyarakat bahwa semua orang sama di mata hukum. “Juga, bahwa pemerintah tidak bisa sewenang-wenang terhadap rakyat. Rakyat juga bisa menggugat pemerintah,” katanya. Pemeran Laksamana Cheng Ho itu menambahkan, putusan tersebut juga akan menjawab semua pertanyaan masyarakat tentang jabatan jaksa agung. Apakah ia independen atau bagian dari kabinet yang berarti di bawah perintah Presiden. Bagaimana bila MK menyatakan jabatan Hendarman sah? Yusril mengaku akan konsisten. Dia akan meladeni semua pertanyaan penyidik, terutama tentang substansi perkara. Sebab, itu berarti semua tindakan hukum yang dilakukan kepadanya sah secara hukum. “Saya sudah bilang, kalau jaksa agung sah, saya akan jawab semua pertanyaan penyidik,” katanya. Namun, imbuh Yusril, dia akan mengkaji pertimbangan majelis hakim konstitusi dalam putusannya. Apabila logika hukum yang dipakai tepat, dia akan tunduk. “Kami akan lihat dan teliti apa pertimbangan hukumnya,” ujarnya. (aga)

SD IMMANUEL REGULER No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84

Nama Major Joanes Piano Sheren Vocal Ester Anugrah C Vocal Yosua Vocal Danela Kazia Vocal Fredrick Vocal Kaleb M. Luwuk Drum Sheren Claudia Vocal Alicia Ruth Vocal David Drum Gloria Vocal Yani Halinda Vocal Luis Justin Vocal Chrisca Lolita Vocal Charista Vocal Gabriella Sarah Vocal Fariday Itho J S Vocal Elli Tasya V C Vocal Amalia Vocal Elga Piano Fabiola Vocal Jennifer Vocal Ruth Eva Vocal Vina Vocal Zevanya V Sirait Vocal Vania Yolancia Vocal Megaria Vocal Andhanika Drum Yosua Guitar Deandra Vocal Jessica V T Vocal Rachel Vocal Bryan Clarence Drum Elvan Drum Evan Felix Guitar Giovani Thea L Vocal Benekdiktus Ken Vocal Fanny Keyboard Amos Drum Sherly A K Vocal Vallencia Vocal Tiffani Vocal Michelle Keyboard Charissa Chandra Vocal Karen Yudha N Vocal Viona K A Vocal Verenzia Vocal Eduardo Guitar Dayus Guitar Feskianto Drum Aima YM Nababan Vocal Fanny Vocal Vania S Vocal Valerina Winny Vocal Febrianti Dewi Vocal Felin Angelica Vocal Grace Vocal Rita Vocal Hanna Vocal Rover Vocal George Christian Guitar Juliana Vocal Sherina Debora Vocal Angela Keyboard Karen F Vocal Nico Dea Vocal Fenny Vocal Vira Vocal Austin Vocal Leticia Vocal Joy Drum Angelica F Vocal Juan Drum Mega Tarida Vocal Vionna Vocal Sri Hartati Vocal Sinta Vocal Andi Vocal Samuel Vocal Melody Vocal Regina Vocal Betsy Vocal Abrela Vocal Yudith Vocal

SD AL-AZHAR No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Nama Major Nur Afni Vocal Gita Muti Vocal Nine Nabila Aztari Vocal Shabyka Vocal Dinda Vocal Nanda Guitar Dwi Guitar Aji Guitar Iqbal Drum Defian Ahmad Bass

SMP MUHAMADIAH 1 No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Nama Major Citra Kippiya Soraya Vocal Adinda Putri Vocal Widad Maulana R A Vocal M Aditya Pratama Vocal Arief Rahman Hakim Vocal Rizky Ramadhan Guitar Risnu Saputra Vocal Indra Heriansyah Vocal Rizqa Maulida Vocal Hendra Wibowo Drum

SD MUJAHIDIN No 1 2 3 4 5 6 7 8

Nama Major Uray Alzie Rivaldi Drum Ilham Dimas MahendraDrum Reza Farizka Bass Octavia Cessa Belita Putri Vocal Nadia Auria Vocal Hairum Ismayani Vocal Rhizkya Amandha Y Vocal Nur’aini LiaoktayianiVocal

9 10 11 12

Aqilla Andryma Vocal Siti Fenisha Idah Putri Vocal Firlani Danti Nanda Novea Vocal Sheila Zalfa Iftinani Vocal

SMP IBC No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35

Nama Major Naomi Konstantia Piano Diana Vitonia Piano Stephanie Biola Hani Tricia Lesmana Piano Nadya Elona Piano Florentina Klarissa Wong Vocal Silvia Karin Piano Carissa Piano Vania D Piano Cindy Cladonia Biola Jessica Vocal Vio Hana Vocal Cu Fin Vocal Fani Gitar Careen Vocal Nadia C Vocal Dady Vocal Cynthia Vocal Joshua Drum Sandra Keyboard Sharen Piano Ardelia Vocal Christa Vocal Swetlang Vocal Natasha Vocal Olivia Vocal Gian Oswin Vocal Willy Widianto Drum David Bernardy Recorder Leonardo Vocal Adryana Gloriani Piano Vivian Graciela Piano Agatha Victoria Biola Aldwin E Dimas Piano Tri Tania Piano

UMUM No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80

Nama Major Andreas Parulian P Vocal Eras Anggraini Vocal Tasia H Vocal Filomena Gina Vocal Uray Krisya Ranaputri Keyboard Rangga Mahessa Vocal Rifqah Vaiga Piano Khairunisa Azizah P Biola Josephin Lou Biola Almanar Vairi Gitar Willy Widianto Drum Regita Varensia Keyboard M. Rafi Assegaf Drum Putra Tanjung Vocal Wisnu Fitrahandy Keyboard Deoga Fitrahati Piano Tania Samueldo Piano Tania Samueldo Biola Aswin Gitar Antonia Risdianti Vocal Ester Handriani Vocal Sri Hartati Piano Joshua Drum Kevin Winata Gitar Stevan kurniawan Bass Rio Kristianto Drum Filemon Drum Kiky Sunardy Vocal Andreas Teo Gitar Andy Selo Harmonika Natasia A Vocal Vivi Octavia Stella Vocal Sandi Keyboard Dorothy piano Nadya E Piano Samuel Wanson Piano Tiffany Chandra Vocal Clarissa Biola Errisa N S Piano Errisa N S Biola Vicky CS Vocal Vicky CS Gitar Jesslyn Piano Tommy Vocal Nadia Piano Fedrik Margo Piano Giovanny Piano Immanuel Siahaan Bass Immanuel Siahaan Drum Immanuel Siahaan Piano Karen Hillary Biola Ninda Biola Ninda Vocal Okta Piano Hery Piano Valens Piano Scholas Tika Vocal Jeffry Vocal Kevin Leonardo Drum Valens Vocal Steffy P Biola Steffy P Piano Rifky Affair Drum Valensia Vocal Atina A Piano Eriko Tanto Drum Ferix Tanto Drum Vincent Drum Paskah Aprilia Biola Vanessa Biola Adhit Drum Cindy clairine Vocal Selvy octavia Vocal Yosua Piano Assifa Mutia Piano Lonardo Drum Diza Drum Stella Vocal Andriany Pharoline Vocal Andriany Pharoline Piano


wawancara

4

Pontianak Post Minggu 19 September 2010

Pandji Pragiwaksono

Memahami Nasionalisme Kita akan secara khusus berbincang mengenai gagasangagasan memajukan bangsa dan negara Indonesia. Kita juga akan secara khusus berbincang mengenai makna nasionalisme dalam perspektif anak muda. Tamu kita Pandji Pragiwaksono, seorang anak muda yang luar biasa, inspiratif dan juga memiliki motivasi sangat besar untuk mengembangkan Indonesia ke depan. Dia juga seorang presenter, penyiar radio, rapper, penulis, MC dan motivator. Berikut wawancara Ansy Lema dengan Pandji Pragiwaksono.

mereka menyontreng orang yang satu marga dengannya, jadi edukasi politik penting untuk anak muda. Jadi, mereka memilih berdasarkan like and dislike bukan berdasarkan pertimbangan rasional, betulkah? Iya, karena dia menginginkan menjadi pemimpin kita, bukan karena yang lain. Apakah segmentasi pesan yang akan Pandji sasar hanya kepada anak muda ataukah juga pada segmentasi yang lebih beragam? Secara umum sasarannya 15 - 30 tahun. Saya juga baru tahu ternyata setengah dari jumlah orang Indonesia memiliki usia di bawah 30 tahun. Jadi menarik sekali bahwa anak muda memegang setengah badan Indonesia.

Anda seorang yang multi talenta sebagai presenter, penyiar radio, rapper, penulis, master of ceremony (MC) dan motivator. Anda sebenarnya lebih suka disebut sebagai apa?

Apakah seharusnya mereka menjadi penentu negara ini?

Saya lebih suka disebut sebagai orang yang berkarya.

Negara ini selalu ditentukan oleh anak muda. Sejarah mencatat bahwa Indonesia ditentukan oleh pemudanya. Sekarang kita telah melakukan banyak perubahan terhadap Indonesia. Kalau kita mau melakukan perubahan di dunia politik maka pemudanya harus peduli.

Apa karyanya? Awalnya, karya saya hanya agar punya sesuatu yang milik saya sendiri. Kalau kita bekerja akan mendapatkan gaji, tapi stop sampai di situ. Kemudian lama-lama saya merasa sudah punya kesempatan menggunakan karya saya untuk menyampaikan kepedulian saya atau pesan yang selama ini menyangkut di kepala. Kalau kita perhatikan Anda sering sekali berbicara atau peduli pada bangsa Indonesia. Apa sesungguhnya arti bangsa Indonesia bagi seorang Pandji? Saya selalu menganggap Indonesia adalah anak orang kaya mendadak. Jadi bayangkan sosok anak muda, 65 tahun sebenarnya hitungannya muda, tiba-tiba kaya terus dia bingung ke mana uangnya harus digunakan? Saya cerdaskan dulu dengan pendidikan saya, saya sehatkan dulu dengan akses kesehatan yang bagus untuk saya, atau saya rapikan kondisi saya agar diri saya terlihat semakin bagus, atau saya ingin mendirikan fasilitas keamanan karena memiliki uang banyak. Secara umum, Indonesia sebuah negara muda yang memiliki banyak potensi. Dia sadar bahwa dia kaya. Pertanyaannya adalah dengan semua yang dia miliki apa yang harus dia lakukan. Apa yang menggerakkan atau memotivasi Anda untuk terlibat atau peduli dengan halhal seperti tadi karena tidak banyak anak muda seperti Anda? Sebenarnya banyak sih, cuma mereka tidak terangkat ke permukaan. Saya sendiri juga bingung dengan diri saya kenapa kok saya menjadi ‘aneh’ seperti ini? Begitu cinta dan peduli dengan Indonesia. Tapi ketika saya muncul ke permukaan dengan begitu vokal mengatakan bahwa saya cinta dan optimis dengan Indonesia, banyak orang yang mencemooh. Akhirnya saya menjadi bersemangat untuk menjadikan mereka salah karena Indonesia adalah negara yang hebat dan luar biasa. Bagaimana Anda sendiri melihat sesungguhnya spirit nasionalisme anak-anak muda Indonesia saat ini? Saat ini justru sedang bagus-bagusnya. Saya tidak tahu mengapa belakangan ini banyak media bertanya kepada saya yang semua pertanyaannya sama, yaitu apa pendapat Anda tentang nasionalisme anak muda yang sudah menghilang? Saya jawab, orang yang mengatakan demikian pasti tidak pernah membaca koran atau menonton televisi. Itu karena buktinya banyak. Apa salah satunya? Satu juta facebookers mendukung BibitChandra. Kemudian Koin Peduli Prita untuk membayar denda dia Rp 124 juta tapi terkumpul Rp 1 miliar. Indonesia Unite! Itu semua melalui situs jejaring sosial. Apalagi kita tahu 80% pengguna internet di Indonesia berumur 15 - 30

Bagi Anda secara pribadi, apakah ada seorang politikus di bangsa ini yang bisa dijadikan ukuran?

tahun. Ada juga organisasi seperti Back for Life yang isinya anak muda membantu mencari donor darah untuk kasus-kasus tertentu. Ada juga Uni Change, kumpulan anak-anak muda yang bekerja mengumpulkan uang untuk pendidikan. Di Ambon ada gerakan Ambon Bergerak, di Papua juga ada, dan masih banyak lagi. Semua itu menunjukkan bahwa sekarang kecintaan atau nasionalisme mereka justru terlihat menguat. Itu contoh yang bagus. Anda banyak melakukan berbagai hal, kalau tidak salah dengan kegiatan bernama Provokatif Proaktif, Indonesia Unite! Anda juga menyebut ini adalah Voice of Indonesia. Apa sebenarnya pesan yang hendak disampaikan kepada republik ini? Saya begitu yakin bahwa ada sebuah silent majority di Indonesia yang tidak bersuara. Akhirnya minoritas yang tidak benar naik ke permukaan. Sebagai contoh kekerasan dengan membawa nama Islam. Mayoritas bangsa Indonesia tidak percaya dengan itu, tapi tidak ada yang berbicara. Semuanya diam. Akhirnya yang ‘ngaco-ngaco’ yang bersuara keras sekali. Jadi harus ada keseimbangan informasi. Sebenarnya tujuan saya hanya itu saja. Saya ingin informasi itu berimbang. Saya percaya silent majority adalah orang-orang yang masih memegang teguh nilai-nilai Pancasila dan bersuara. Kalau mereka membutuhkan perwakilan, setidaknya saya mau mewakili mereka. Apa sesungguhnya yang menjadi tantangan ataupun ancaman bagi nasionalisme anak muda hari ini? Ada dua, dari dalam dan luar. Dari diri kita sendiri bangsa Indonesia, kita mempunyai perasaan insecure yang cukup tinggi. Ada rasa minder yang berakibat banyak. Insecure membuat kita menjadi ragu, lebih cenderung skeptis terhadap diri sendiri dan cenderung menilai diri kita buruk. Itu terjadi karena banyak sekali anak muda yang berhenti mencari makna Indonesia ketika sampai pada tahap kedua. Teori saya adalah orang mengenal Indonesia melalui tiga tahap. Pertama, tahap di sekolah. Kedua, ketika beranjak dewasa dia mengenal Indonesia dari media seperti pemberitaan televisi dan koran. Kemudian pemberitaan yang ada di televisi dan koran itu buruk semua seperti mengenai korupsi, kebakaran, kerusuhan dan sebagainya. Pemahamannya menjadi buruk dan dia berhenti di situ. Padahal ada pemahaman ketiga. Pemahaman tentang Indonesia yang kita dapatkan. Jangan mengaku orang

Indonesia kalau sebenarnya tidak pernah ke luar dari Jakarta, misalnya. Apakira-kirayangmembuatPandjibangga sekali dengan Indonesia? Kita diajarkan bahwa Indonesia itu kaya. Namun berbeda apabila kita tidak melihat dengan mata kepala sendiri kekayaan tersebut. Saya hampir ke semua daerah di Indonesia, dan cukup optimis apalagi melihat anak-anak mudanya. Justru semakin banyak tahu dari Indonesia semakin bingung mengapa ada yang pesimis. Menurut saya itu aneh. Jadi pemahaman saya adalah orang tersebut tidak tahu terlalu banyak tentang Indonesia. Itu dari sisi kita, sisi dalam. Lalu, bagaimana kalau dari sisi luar? Dari sisi luar, saya merasa ada pihak-pihak yang jelas ingin memecah belah kita. Dari dulu Indonesia diadu domba. Kalau mau menghancurkan Indonesia dengan adu domba. Dulu kita mengenal devide et impera (politik pecah belah pada zaman penjajahan Belanda), jadi dari dulu memang sudah seperti itu. Itu strategi yang paling jitu. Perhatikan baik-baik, setiap kali ada yang mempersatukan Indonesia pasti ada juga kejadian memecah belah. Dari zaman reformasi sampai kerusuhan setelahnya dan hingga hari ini bisa diperhatikan setiap kali bangsa Indonesia bersatu, maka dengan sendirinya tiba-tiba ada isu yang memecah belah. Belakangan ini adalah konteksnya agama dan segala macamnya. Saya tidak cukup pintar untuk tahu siapa yang memecah belah kita. Tapi yang saya tahu adalah kalau kita kuat, maka akan ada banyak yang dirugikan dari sisi keuangan negara lain. Juga keuntungan yang didapat negara lain dengan keadaan Indonesia seperti sekarang ini. Darimana kita harus mulai untuk Membangun kembali kepercayaan anak-anak muda dan rasa memiliki Indonesia? Dimulai dari berbagi. Orang yang merasa tahu tentang Indonesia, merasa optimis dengan Indonesia seperti saya sudah saatnya untuk berbagi. Berbagi yang paling gampang adalah dengan tulisan. Dari zaman dulu Indonesia bangkit melalui tulisan Ki Hajar Dewantara, Mohammad Hatta, R.A. Kartini, dan hari ini pun masih kontekstual. Selama masih ada yang menulis maka masih ada orang yang baca. Selama masih ada orang yang membaca, maka dia masih bisa belajar.

Kita tahu Indonesia memang didirikan oleh anak muda. Menariknya dari Pandji adalah bisa menyampaikan pesan dengan gaya komunikasi yang katakanlah bisa menjangkau anak muda. Apakah itu butuh kemampuan tersendiri? Kebetulan saya memang latar belakangnya sebagai penyiar sejak 2001. Jadi sudah sembilan tahun siaran, dan waktu sembilan tahun cukup lama untuk belajar menyampaikan pesan. Dalam berkomunikasi biasanya masalah utamanya adalah persepsi yang salah (mispersepsi) dan semakin ke lama kemampuan saya untuk menyampaikan pesan sudah semakin baik. Saya rasa ini menjadi senjata yang baik untuk menyampaikan hal-hal yang baik di Indonesia. Indonesia menjalin hubungan dengan banyak negara. Belakangan ini ada semacam “ketegangan” dengan Malaysia. Berbagai macam sikap ditampilkan, diperlihatkan oleh anak bangsa. Sebagai anak muda, apa sikap yang harus kita perlihatkan? Di mata saya ada dua fokus utama. Pertama, pemerintahnya memang harus tegas. Menggertak sedikit. Kalau Malaysia menggertak, kita harus menggertak balik. Tapi di sisi lain masyarakatnya tidak harus bereaksi seperti itu. Terus terang banyak yang mengatakan bangsa kita diinjak-injak, saya menjawab memang negara Anda tidak sama dengan negara saya. Bagi saya, harga diri Indonesia sangat tinggi jadi tidak ada yang bisa menginjak-injak harga diri kita. Reaksi kita tersebut berangkat dari insecure tadi. Kita seharusnya cuek saja karena kita lebih tinggi dari mereka. Apakah itu artinya kita harus menjunjung tinggi harkat dan martabat kita tetapi pada sisi lain juga memberikan respon yang elegan? Kalau mau dinilai baik maka jangan bereaksi dengan buruk. Apakah Anda bisa ceritakan yang Anda sedang lakukan atau menjadi prioritas? Sekarang saya banyak berhubungan dengan edukasi politik terutama untuk anak muda karena mereka selalu berteriak benci politik, mereka tidak suka berpolitik, tapi pada kenyataannya mereka berpolitik. Ketika pada penyontrengan mereka maju semuanya tetapi tanpa pemahaman yang benar. Akhirnya

Kalau pegangan saya cukup menaruh banyak harapan kepada tokoh-tokoh seperti Anis Baswedan, figur muda. Saya menaruh perhatian besar kepada anak-anak muda seumuran saya dan yang tidak jauh dengan saya. Saya berpikir beberapa orang ini akan menjadi anggota DPR. Tetapi problem bangsa kita yang sempat Anda singgung dengan istilah politik dinasti adalahadaanakmudatetapikarenamemiliki darah biru membuat mereka lebih mudah dalam mencapai tampuk kekuasaan. Bagaimana Anda melihat hal tersebut? Sepertinya sekarang sudah terasa tetapi masih diusahakan oleh mereka. Kita lihat saja nanti. Kita sudah mulai cerdas. Kita sudah mulai bisa mengatakan, “Ngapain sih muka-muka dia lagi ditempelin di situ. Sekarang tuh bukan dia.” Juga kita sudah mulai melihat dalam suatu keorganisasian yang keturunannya sudah tidak laku lagi. Jadi, apa prasyarat bagi pemimpin kita untuk ke depan? Kalau syarat-syarat utama seperti bersih dan peduli terhadap Indonesia itu wajib harus dimiliki. Tapi ada satu hal lagi sebenarnya yang penting sekali yaitu mereka harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik terhadap massa. Itu sesuatu yang sangat penting karena kini era dimana setiap orang bisa berbicara dan didengar, serta semua orang akan saling memberikan informasi. Pemimpin yang kurang mampu dalam berkomunikasi dengan baik kepada massanya bukan pemimpin yang tepat untuk masa depan. Apa pesan yang ingin Anda sampaikan untuk anak muda secara umumnya ke depan? Pada intinya ada dua anak muda di dunia. Mereka yang menuntut perubahan, dan yang menciptakan perubahan. Di Indonesia, jarang ada untuk yang nomor dua. Kebanyakan demo saja, meminta pemerintah yang melakukan perubahan. Padahal kita juga bisa melakukan perubahan. Jangan pernah minder. Kita seharusnya malu karena pemuda kita dulu pada November 1945 di Surabaya, Jawa Timur berani menghadapi jumlah musuh yang banyak. Meski sudah tahu tidak akan menang, mereka tetap menyerang. Modal mereka adalah keyakinan dan semangat. Seharusnya itu yang menjadi modal kita juga. Kita bisa menciptakan perubahan melalui karya, dan itu harus kita lakukan. Kalau tidak sekarang kapan lagi, dan kalau bukan anak muda siapa lagi.(*)


Pontianak Post

Minggu 19 September 2010

INTERNASIONAL

5

Sengketa Perbatasan Tiongkok – Jepang – Taiwan

Berebut Gugusan Tandus Bukan cuma Indonesia dan Malaysia yang kerap geger lantaran tarik-ulur perbatasan. Tiongkok, Jepang, dan Taiwan pun sudah lama berebut hak atas Senkaku atau Diaoyu, gugus kepulauan tandus, 190 kilometer timur Taiwan. Rebutan itu kian panas setelah insiden kapal nelayan Tiongkok menyerempet kapal patroli Jepang awal bulan ini. HUBUNGAN Tiongkok dan Jepang memang lagi hangat. Cenderung panas, malah. Penyebabnya adalah penangkapan seorang nelayan Tiongkok yang dianggap mengganggu tugas penjaga pantai Jepang. Alkisah, Kapal Minjiyu 5178 sedang asyik mencari ikan di perairan Senkaku atau Diaoyu tersebut. Tiba-tiba, muncul dua kapal patroli Japan Coast Guard (JGC). Saat melarikan diri, kapal nelayan itu menyerempet salah satu kapal patroli Jepang tersebut. Entah sengaja, entah tidak. Kapten kapal ditangkap dan sangat mungkin diajukan ke pengadilan atas tuduhan pelanggaran tersebut. Sebanyak 14 kru beserta kapalnya dipulangkan ke Tiongkok.

Penangkapan itu langsung membuat suhu diplomatik mendidih.Beijingmenyatakanbahwa konfrontasitersebutbisamerusak hubungan diplomatik dengan Jepang. Pihaknya telah lima kali memanggil Duta Besar Uichiro Niwa. Hal itu menunjukkan bahwa isu tersebut sangat sensitif. Pekan lalu, sebagai bentuk kemarahan atas kasus itu, Beijing menunda pembicaraan bilateral dengan Jepang terkait kandungan mineral di bawah Laut China Selatan. Pertemuan untuk membahas eksplorasi gas di wilayah sengketa tersebut. Sementara itu, kedutaan besar dan konsulat Jepang di Tiongkok mengeluarkan peringatan kepada warganya agar tetap menjaga perkataan serta sikap mereka untuk tidak memprovokasi warga setempat. Kepala negara Jepang dan Tiongkok dilaporkan tidak akan melakukan pertemuan resmi di sela forum Rapat Umum PBB pekan depan. Padahal, pertemuan dua pihak selalu dijadwalkan setiap tahun. Tahun lalu, Perdana Menteri Jepang Yukio Hatoyama bertemu Perdana Menteri Tiongkok Wen Jiabao dalam pertemuan serupa tahun lalu. Namun, penerusnya, Naoto Kan, tidak menjadwalkan pertemuan serupa di New York.

Menteri Sekretaris Kabinet Jepang Yoshito Sengoku, dalam sebuah jumpa pers mingguan, membenarkan laporan tersebut. Menurut dia, Tokyo dan Beijing tidak menjadwalkan pertemuan dua pemimpin negara selama kunjungan ke New York untuk menghadiri pertemuan PBB pekan depan. “Saat ini, dari dua pihak tidak ada yang memutuskan untuk mengadakan pertemuan,” jelas Sengoku sebagaimana dilansir Associated Press. Dia menambahkan, masalah Senkaku menjadi salah satu alasan dua pemimpin negara tidak ingin bertemu. Kebijakan ekstrem juga diambil pemerintah Jepang dalam menghadapi sengketa wilayah ini. Perdana Menteri Kan merombak kabinetnya. Salah seorang yang diganti adalah menteri luar negeri. Seiji Maehara, 48, menggantikan Katsuya Okada sebagai menteri luar negeri pada Jumat (17/9) dalam kabinet kedua Perdana Menteri Naoto Kan. Maehara terpilih karena dikenal sebagai sosok garis keras dalam berdiplomasi. Rezim Kan berharap memburuknya hubungan dengan Tiongkok selama beberapa tahun ini mendapatkan solusi bermartabat

: Senkaku (Jepang) alias Diayou (Tiongkok) alias Tiaoyutais (Taiwan) : Samudera Pasifik (sekitar 190 kilometer di timur (Taiwan). Karakter : 5 Pulau Kecil plus 3 karang Luas Area: 7 kilometer persegi Nama-Nama Pulau: 1. Uotsuri Jima / Diaoyu Dao 2. Taisho Jima / Chiwei Yu 3. Kuba Jima / Huangwei Yu 4. Kita Kojima / Bei Xiaodao 5. Minami Kojima / Nan Xiaodao 6. Okino Kitaiwa / Da Bei Xiaodao 7. Okino Minami-iwa / Da Nan Xiaodao 8. Tobise / Yan Jiaoyan / Fei Jiaoyan Titik Tertinggi Uotsuri Jima / Diaoyu Dao: 383 meter di atas permukaan laut Dari berbagai sumber.

Tandus tapi Memikat Kepulauan yang menjadi sengketa terdiri atas lima pulau kecil dan tiga karang bebatuan yang tandus. Namun, sengketa atas wilayah tersebut akan melibatkan empat negara sekaligus. Yakni, Jepang, Tiongkok, Taiwan, dan Amerika Serikat. Masalahnya, warga di dua negara, Tiongkok dan Taiwan, menganggap kepulauan tersebut milik mereka. Itu tak bisa ditawartawar lagi. Warga pun menganggap pemerintah terlalu lemah dalam menangani isu tersebut. Saat ini, pemerintah Tiongkok yang popularitasnya lagi anjlok menggunakan isu sengketa tersebut untuk menarik simpati masyarakat. Itu adalah permainan politik berbahaya dan akan berakibat pada memburuknya hubungan diplomatik JepangTiongkok. Tapi, jika upaya pemerintah Tiongkok berhasil, popularitasnya akan kembali meroket dan bisa melapangkan jalan untuk menekan Taiwan. Ma s a l a h l a i n n y a, s e cara teknis, Amerika Serikat akan berkewajiban mendukung Jepang dalam sengketa Senkaku. AS memang tidak mengambil posisi membela siapa pun dalam kepemilikan

REUTERS / JASON LEE

DEMONSTRASI: Seorang pengunjuk rasa menginjak-injak replika bendera Jepang selama protes anti-Jepang di pulau-pulau yang disengketakan yang disebut Diaoyu di Cina dan Senkaku di Jepang, di luar kedutaan Jepang di Beijing, kemarin (18/9), pada ulang tahun 79 dari Insiden 18 September 1931.

kepulauan tersebut. Namun, perjanjian keamanan AS-Jepang menyatakan bahwa AS akan membantu mempertahankan wilayah yang diakui Jepang sebagai teritorinya. Pada 1972, ketika AS menyerahkan kembali Okinawa ke Jepang, telah disepakati bahwa Jepang harus mengelola kepulauan Senkaku. Posisi siapa yang lebih kuat dalam sengketa itu? Wartawan hubungan luar negeri senior New York Times, Nicholas

Kristof, berpendapat bahwa posisi Tiongkok lebih kuat. Sebab, catatan navigasi Tiongkok selama berabad-abad menunjukkan bahwa kepulauan itu adalah wilayahnya. Bahkan, menurut dia, peta buatan Jepang pada 1783 menunjukkan bahwa wilayah tersebut juga merupakan bagian dari Tiongkok. Jepang mengakui telah menemukan kepulauan itu baru pada 1884 dan menambahkannya dalam teritorin-

ya pada 1895 ketika sekaligus mencaplok wilayah Taiwan. Pendekatan terbaik bagi kedua negara hanyalah menyelesaikan sengketa tersebut melalui Pengadilan Internasional. Namun, kenyataannya, dua negara tidak pernah mengajukan kasus itu. Juga, sejak sejumlah pihak meyakini bahwa wilayah tersebut mengandung kandungan minyak dan cadangan gas, klaim dua negara semakin menguat. (cak/dos)

Taiwan Ikut Bereaksi

Kepulauan yang Disengketakan Nama Letak

dengan penunjukan Meihara.

KETEGANGAN Tiongkok – Jepang pascainsiden 7 September di Laut China Selatan mengundang reaksi keras Taiwan. Apalagi, tabrakan kapal di dekat Kepulauan Diaoyu Senkaku tersebut menghangatkan kembali sengketa yang hingga kini belum berakhir. Selain Tiongkok dan Jepang, Taiwan mengklaim gugusan delapan pulau kecil itu miliknya. “Kepulauan tersebut merupakan bagian dari wilayah administrasi Yilan County di kawasan timur Taiwan . Sejak awal, pemerintah selalu tegas soal ini,” ujar Wakil Menteri Luar Negeri Taiwan, Shen Lyushun, seperti dilansir PanOrient News Rabu lalu (15/9). Jika Bei-

jing menyebut kepulauan itu Diaoyu dan Tokyo menamainya Senkaku, Taipei menjuluki kepulauan tersebut Tiaoyutais. Awal pekan ini, dua aktivis Taiwan berlayar ke perairan yang disengketakan itu dengan menumpang kapal Kan En No 99. Keduanya berniat mendarat di salah satu pulau dan mendeklarasikan kedaulatan Taiwan atas kepulauan tersebut. Di samping itu, mereka juga mendesak Penjaga Pantai Jepang (JCG) membiarkan nelayan-nelayan Taiwan mencari ikan di sana. Namun, JCG sukses menggagalkan aksi yang dilancarkan pada Senin lalu (13/9) itu. Menggunakan dua kapal

patroli, beberapa anggota JCG mengejar Kan En No 99 yang konon mulai merapat ke salah satu pulau. Dua kapal patroli tersebut lantas menggiring kapal Taiwan itu –menjauh dari kepulauan. Kapal kecil tersebut meninggalkan wilayah sengketa pada Selasa pagi lalu (14/9). Pengusiran kapal aktivis tersebut jelas membuat Taiwan kebakaran jenggot. Karena itu, esoknya ratusan aktivis melakukan protes di depan kantor Interchange Association alias kedutaan tidak resmi Jepang di Taipei. Sambil berorasi dan meneriakkan slogan anti-Jepang, mereka melempari kantor perwakilan Negeri Sakura itu dengan ikan segar.

Pada hari yang sama, Shen memanggil utusan diplomatik Jepang yang bertugas di Taipei, Tadashi Imai. Secara langsung, dia memprotes perlakuan JCG terhadap kapal aktivis Taiwan. “Kami mengimbau Jepang tidak ikut campur dalam aksi yang dilakukan warga Taiwan untuk mempertahankan kedaulatan negara atas Tiaoyutais,” tegasnya. Apalagi, menurut dia, kepulauan tersebut memang milik Taiwan. Namun, Tokyo menyesalkan sikap Taiwan tersebut. “Kami kecewa terhadap pemerintah Taiwan yang memperbolehkan aktivis mereka mendekati wilayah sengke-

ta,” ujar Imai seperti dilansir Kyodo News. Karena tidak adanya ketetapan pasti soal pemilik gugus delapan pulau tersebut, Jepang menganggap kepulauan itu milik mereka. Kendati sama-sama menentang Jepang dalam sengketa kepulauan tersebut, Taiwan menolak disebut berada di pihak yang sama dengan Tiongkok. “Kami tidak bersekutu dengan Tiongkok untuk melawan Jepang,” tegas James Chang, jubir Kementerian Luar Negeri Taiwan, seperti dilansir Taipei Times. Dia justru berharap, dua negara itu menyelesaikan insiden tabrakan kapal 7 September lalu dengan damai. (hep/dos)

Iklan sebuah sarana yang paling efektif

dalam memasarkan sebuah produk.. Contact person:

0561 - 735071


Konsultasi

6 * Konsultasi Kulit & Kelamin Pengasuh: Dr Retno Mustikaningsih MKes SpKK Konsultasi: HP: 0818464018 - Poli Kulit dan Kelamin RS Soedarso - Apotek Mitra Jl Jend Urip.

ALERGI OBAT TIPE MAKULOPAPULAR dan DRUG HIPERSENSITIVITY SYNDROME Pertanyaan: Bu dokter yang terhormat, saya wanita 40 tahun, beberapa waktu yang lalu satu minggu setelah minum obat sejenis penghilang nyeri yang diresepkan oleh seorang dokter, badan saya timbul bintik-bintik kemerahan, gatal, bahkan tenggorokan dan bibir sayapun perih dan nyeri. Saya dinyatakan alergi obat tersebut. Sejak saat itu saya takut minum obat apapun, karena reaksi dari alergi obat tersebut sangat mengganggu saya, penyembuhannya memerlukan waktu agak lama. Bagaimana obat tersebut dapat menyebabkan alergi bu dokter ? Yang saya tahu obat kan untuk menyembuhkan kok malahan menimbulkan penyakit lain. Apakah obat yang lain juga dapat menimbulkan reaksi alergi juga? Langkah apa yang harus dilakukan bila kita alergi terhadap obat tersebut? (Winda, Semitau). Bu dokter yang terhormat, saya ingin menanyakan penyakit yang diderita ayah saya, beliau penderita sakit paru-paru yang telah menjalani pengobatan obat di Puskesmas selama satu bulan, namun menginjak bulan ke dua untuk pengobatan tersebut, mendadak ayah saya demam tinggi, timbul bintik-bintik kemerahan di seluruh badan, bahkan harus di rawat di rumah sakit. Bagaimana hal ini bisa terjadi bu dokter, semula saya mengira bahwa sakit ayah saya bertambah parah, karena setelah diperiksa laboratorium ternyata banyak hasil laborat yang tidak normal. Namun dikatakan oleh dokter yang merawat bahwa ayah saya sakit akibat alergi obat, apakah obat yang diberikan sebelumnya itu salah ya bu dokter? Saya baru menyadari bahwa sakit akibat reaksi alergi ini lebih parah dibanding dari sakit yang diderita ayah saya yang sebelumnya. Untuk kasus seperti ini apa yang harus dilakukan bu dokter? Terimakasih (Zarima,Meliau) Jawaban: Saudara Winda dan Zarima, dari kedua pertanyaan yang anda sampaikan memang menunjukkan pada suatu kondisi reaksi akibat obat yang diinginkan atau secara mudah dikatakan sebagai alergi obat. Obat itu merupakan bahan kimia yang masuk ke tubuh ibarat pisau bermata dua, pada satu sisi dapat menyembuhkan penyakit, namun disisi yang lain juga dapat menyebabkan suatu reaksi yang tidak diinginkan seperti yang menimpa anda berdua. Kasus alergi obat tidak saja membuat pasien menderita karena harus mengeluarkan biaya dan waktu ekstra untuk pengobatan, namun kami sebagai dokterpun juga sering terkena dampaknya dengan tuduhan malpraktek. Dengan demikian perlu pemahaman juga di masyarakat bahwa kasus alergi obat dapat menimpa siapa saja karena kasus alergi obat unpredictable/tidak dapat diprediksi pada orang tertentu maupun obat tertentu, karena reseptor alergen di tubuh seseorang dengan orang yang lain berbeda-beda.. Alergi obat disebabkan terutama oleh obat-obat sistemik seperti golongan NSAID (obat penghilang rasa nyeri), berbagai jenis antibiotik, beberapa jenis obat anti hipertensi. Manifestasi alergi obat dapat ringan sampai yang berat, berupa kulitkemerahan,bentol-bentolsampai(SJS) dan toksik epidermal nekrolising (TEN). Dewasa ini banyak penggunaan obat-obatan di masyarakat baik yang melalui resep maupun tidak yang berakibat reaksi alergi obat ini banyak terjadi dari yang ringan sampai yang berat sehingga perlu pengetahuan di masyarakat mengenai alergi obat/ reaksi obat yang tidak dikehendaki. . Secara klinis erupsi alergi obat dapat muncul dalam berbagai bentuk, alergi terhadap satu macam obat dapat memberi gambaran klinis yang beraneka ragam, sebaliknya gambaran klinis yang sama dapat disebabkan oleh alergi berbagai macam obat. Berbagai bentuk alergi obat antara lain: * tipe urtikaria atau biduran yang ditandai dengan kemerahan dan edema pada kulit yang disertai rasa gatal dan panas. * tipe exantem atau makulopapular yang ditandai dengan kemerahan pada kulit yang tersebar pada seluruh badan dengan berbagai ukuran * tipe fixed drug eruption dengan kelainan kulit berupa kulit kemerahan, vesikel atau bula yang terjadi pada tempat yang sama bila terjadi alergi obat eritroderma yang ditandai dengan kemerahan seluruh badan disertai pengelupasan kulit berbentuk sisik. Syndrome Steven Johson Toksik epidermal nekrolisis Pada kasus yang terjadi pada saudara Winda merupakan tipe makulopapular, akibat pemberian obat penghilang rasa sakit / NSAID). Anda harus hati-hati terhadap penggunaan obat-obat penghilang rasa sakit, banyak jenis dan merk obat analgesik, untuk obat yang isinya sama seperti saat anda menderita sudah tidak boleh diminum lagi dan bila anda harus berobat harus memberitahu dokter bahwa saya alergi obat golongan ini agar tidak terjadi pemberian obat yang sama atau terjadi reaksi silang karena pemberian obat dengan gugusan kimia yang hampir sama. Alergi obat tipe makulopapular merupakan kasus alergi obat yang paling sering terjadi, reaksi ini biasanya muncul 1-3 minggu setelah minum obat atau beberapa hari minum obat yang sama yang pernah menimbulkan alergi, sehingga pada pasien yang hobi shopping obat kadang tidak ketahuan karena justru yang dicurigai obat yang baru saja diminum sementara reaksi baru muncul 1-3 minggu kemudian setelah penderita tidak minum obat tersebut. Obat-obat penyebab alergi tipe ini dengan probabilitas tinggi: golongan penisilin dan derivatnya, karbamasepin, alopurinol. Probalilitas medium: golongan sulfonamide (antibiotic, antidiabetes, diuretic), NSAID, INH, kloramfenikol, eritromisin Probalilitas rendah: barbiturate, benzodiazepine, fenitoin, tetrasiklin. Untuk ayah saudara Zarima alergi obat kemungkinan timbul akibat obat rifamfisin pada obat paket untuk pengobatan paru. Perlu diketahui reaksi serupa akibat pemberian obat ini sudah sering terjadi, kondisi ini bukan akibat salah obat, namun karena penderita tertentu tubuhnya tidak dapat menerima obat jenis ini sehingga perlu diganti regimen lain untuk pengobatan selanjutnya karena penyakit parunya juga harus diobati. Reaksi obat pada ayah saudara Zarima merupakan drug hipersensivity syndrome (DHS) yang ditandai dengan munculnya kulit kemerahan, demam tinggi, limfadenopati, dan gangguan pada organ dalam yang ditandai dengan abnormalitas hasil laboratorium dan pemeriksaan fisik diagnostik. Untuk kasus di atas perlu pengobatan rawat inap, karena perlu monitoring dan pemberian obat untuk mengatasi alergi obat tersebut. Obat-obat yang lain yang kemungkinan besar dapat menimbulkan DHS terutama antibiotik rifamfisin, obat untuk kejang seperti fenitoin, fenobarbital dan karbamasepin. Obat yang kemungkinan kecil penyebab DHS: golongan sulfonamide (antibiotik, dapson, antidiabetes), minosiklin, alopurinol. Berdasarkan hal di atas berhati-hatilah dalam pemakaian obat, karena obat dapat menjadi bumerang tidak menyembuhkan namun dapat meracuni. Ingat bahwa obat hanyalah sarana membantu penyembuhan, yang penting jagalah kesehatan dengan gaya hidup yang sehat dan benar karena pepatah bijak mengatakan hati yang gembira adalah obat, tetapi semangat yang patah keringkan tulang. Demikianlah bila kurang jelas atau diantara para pembaca ada yang ingin bertanya tentang masalah kulit dan kelamin dapat menghubungi:hp 0818464018 atau pontianak post atau poli Kulit dan Kelamin RS Soedarso/ RS Antonius atau apotek Mitra jl Jend Urip.

Pontianak Post

Minggu 19 September 2010

Benjolan Keluar Cairan Bening Tanya: Saya pria umur 32 tahun, ingin menanyakan adanya benjolan kecil seperti jerawat di samping kanan kepala penis, dan telah saya pijit sehingga mengeluarkan cairan bening seperti air putih yang cukup banyak, dan benjolan ini masih ada tapi agak mengempis, apakah benjolan ini termasuk sejenis tumor, kista atau apa? Mohon penjelasannya, terima kasih sebelumnya. (Fajar, Ptk) Di bawah lidah atau dasar mulut saya ada benjolan sebesar kacang hijau, keras tidak goyang. Dokter THT menyarankan observasi dan di tenggorokan saya juga ada benjolan serupa warna merah. Tetapi dokter bulang karena faringitis kronis. Perlu tidak saya ke onkologi? Perlu biopsi? (Ungu, Ptk) Selamat siang dokter. Saya ibu tiga anak usia 41 tahun. Pada 7 Desember 2007, saya menjalani mastektomi payudara kiri dan telah menjalani kemoterapi empat kali yang berakhir pertengahan April 2008. Karena beberapa hal saya tidak menjalani radiasi sinar 25 kali dan tidak pernah kontrol ke dokter. Saya hanya menjaga pola makan, rutin minum jus tanpa gula, minum rebusan daun sirih merah, susu kedelai buatan sendiri. Pada Desember 2008 saya USG, alhamdulilah dokter mengatakan hasil operasi baik dan tidak ada metastase. Tetapi sekarang sudah dua bulan ini belum menstruasi. Apakah masih karena efek kemo? Saya ingin bertanya apakah kasus seperti saya ini masih harus menstruasi atau

Pengasuh: Dr. YuSuF HERIADY SpB, SpBOnk Konsultasi: * Klinik Bedah Onkologi RSUD Soedarso * Apotek Kimia Farma, Jl. Tanjungpura * weblog: www.yusufheriady.blogspot.com * Handphone: 081321862268

sudah tidak boleh menstruasi lagi? Bagaimana dengan hormon saya? Apakah tidak datangnya menstruasi ini ada efek dari rutinnya saya minum rebusan daun sirih merah, susu kedelai dan jus pace? (Anty, Ptk)

Jawab: Terima kasih atas pertanyaanya. Bagi Fajar di Ptk, semua benjolan disebut tumor, penyebabnya bisa karena infeksi atau bukan infeksi. Infeksi, bila disertai adanya riwayat demam dan nyeri di sekitar benjolan. Kalau dari keterangan Anda, kelihatannya itu benjolan yang bersifat jinak, yang berasal dari kulit permukaan. Sebaiknya diperiksakan ke dokter. Kalau ditekan airnya keluar dan benjolan mengempis, suatu saat benjolan bisa muncul lagi.

Konsultasi HIV/AIDS

Kerjasama LSM “InfoKespro” Jakarta - Harian Pontianak Post. Surat: LSM “InfoKespro”, PO Box 1244/JAT, Jakarta 13012, Telp. (021) 47880222, E-mail: infokespro@yahoo.com. Redaksi “Pontianak Post”, Jl. Adi Sucipto Km. 10. Telp. (0561) 721086. Fax. (0561) 736607.

Kencani PSK AIDS Tanya: Pengasuh Yth. Saya seorang bapak dari satu putri dan bekerja sebagai pedagang. Setahun yang lalu ketika saya kencan dengan pekerja seks komersial (PSK), sebut saja Ika, dia mengatakan bahwa Intan, juga seorang PSK, yang pernah saya kencani dinyatakan HIV-positif oleh salah satu pemerhati HIV/ AIDS. Tapi, perasaan saya ketika itu sama sekali tidak takut atau kaget karena saya memang tidak tahu soal HIV. Ketika salah seorang teman dari Pontianak membawa koran “Pontianak Post” saya membacanya karena ingin tahu kondisi daerah saya di Singkawang. Pada saat itu saya juga membaca “Konsultasi HIV/AIDS”. Setelah membacanya saya kaget dan langsung menelepon. Saya baru tahu kalau HIV itu sangat berbahaya. Yang ingin saya tanyakan: (1) Apakah bila benar Intan HIV-positif otomatis saya juga akan tertular HIV? Tapi, selama ini saya tetap sehat dan tidak pernah terkena ‘penyakit kelamin’. Saya juga ingin tahu: (2) Apakah kehamilan istri saya yang kedua ini akan membuat anak tertular HIV? Ag, Singkawang

Jawab: Bapak memang pantas khawatir karena sudah melakukan perilaku berisiko tinggi tertular HIV. Melakukan hubungan seks tanpa kondom dengan seseorang yang sering bergantiganti pasangan, dalam hal ini PSK, menempatkan bapak pada risiko tinggi tertular HIV. Soalnya, kalau salah satu dari laki-laki yang berkencan dengan PSK yang bapak kencani HIV-positif maka ada kemungkinan PSK tadi tertular HIV. Jika PSK itu tertular HIV maka kalau bapak kencani maka bapak pun berisiko pula tertular HIV. Status HIV seseorang harus melalui dua tahap pemeriksaan. Pertama, tes HIV dengan rapid test atau ELISA. Kedua, hasil tes pertama harus dikonfirmasi dengan tes Western blot (hanya ada di RSCM Jakarta). Nah, yang tidak jelas apakah

Konsultasi Kesehatan Reproduksi

Kalau masih sering berulang, harus segera diobati. Jawaban untuk Ungu. Semua benjolan di tubuh, termasuk di bawah lidah disebut tumor. Penyebabnya macam-macam, bisa karena infeksi, peradangan, atau neoplasma atau pertumbuhan sel baru. Kalau tumornya ganas barulah disebut kanker. Benjolan di bawah lidah, bisa berasal dari mukosa dasar lidah, bisa dari jaringan ikat di bawah lidah, bisa juga dari kelenjar ludah minor di sekitar ludah. Apakah ada riwayat nyeri dan demam sebelum timbul benjolan? Kalau ada, kemungkinannya infeksi atau radang. kalau tidak ada, bisa saja itu tumor. Nah kalau tumor, harus dicari, dari mana kira-kira substrat atau asal tumor itu tumbuh. Pengobatannya tergantung diagnosis penyakitnya. Kalau infeksi atau radang cukup dengan obat saja. Kalau tumor dan menetap ukurannya atau semakin membesar, sebaiknya diangkat dengan cara operasi, sekaligus diperiksakan ke bagian histopatologi PA untuk memastikan jenis tumornya. Sepertinya kalau seukuran kacang hijau, dan sudah lama ada,

Intan sudah menjalani tes konfirmasi? Tapi, yang jelas perilaku bapak berisiko tinggi tertular HIV karena tidak ada gejala atau tanda-tanda pada fisik pada setiap orang, termasuk PSK, yang sudah tertular HIV. (1) Kalau Intan benar HIVpositif ada kemungkinan bapak tertular HIV jika bapak tidak memakai kondom ketika melakukan hubungan seks dengan Intan. Kemungkinan penularan HIV melalui hubungan seks tanpa kondom 1:100. Artinya, dalam seratus kali hubungan seks ada 1 kali kemungkinan tertular. Tapi, yang menjadi persoalan adalah tidak bisa diketahui dengan pasti pada hubungan seks yang keberapa terjadi penularan. Bisa saja pada hubungan seks yang pertama, kedua, ketujuh, keempat puluh, dst. Jadi, setiap hubungan seks yang berisiko selalu ada kemungkinan tertular HIV. (2) Kalau bapak, semoga tidak, tertular HIV entah dari siapa tentulah istri bapak juga berisiko tertular HIV dari bapak. Jika istri bapak tertular maka ada kemungkinan penularan terhadap bayi yang dikandungnya, terutama pada saat persalinan dan menyusui dengan air susu ibu (ASI). Karena bapak sudah melakukan perilaku berisiko tinggi tertular HIV akan lebih baik kalau bapak memikirkan untuk menjalani tes HIV sukarela (sebaiknya enam bulan setelah melakukan hubungan seks terakhir tanpa kondom dengan orang yang sering berganti-ganti pasangan, seperti PSK atau waria). Kalau bapak sudah siap kami siap membantu untuk memberikan alamat yang bisa menjamin kerahasiaan bapak. (*)

Ibu Mir, Pontianak

Jawab: Kehilangan gairah seksual memang sering terjadi pada wanita dibandingkan kaum pria, tetapi biasanya kebanyakan wanita masih bersifat tertutup dan enggan membicarakannya karena merasa malu, tabu, tidak mengerti atau menganggap biasa. Kehilangan gairah seksual dapat terjadi karena adanya gangguan psikologis seperti stres berkepanjangan dan depresi, cemas, gelisah, kurang percaya diri, yang menyebabkan perasaan tidak enak secara emosional.

mbuhan pada tempat operasi atau penyebaran pada payudara sebelahnya atau ke tempat jauh seperti ke otak, paru, liver, tulang terutama tulang belakang. USG saja tidak dapat mendeteksi kesemuanya. Perlu pemeriksaan lainnya seperti tumor marker, bone scanning dll. Ramuan dari buah dan sayuran yang ibu minum, prinsipnya sebagai suplemen atau pelengkap, yang isinya mengandung vitamin, tidak ada efek menghentikan menstruasi dan bukan obat kanker, jadi jangan dijadikan sebagai pegangan untuk mengobati kanker anda. Hubungi dokter yang menangani ibu, dan ikuti petunjuk yang telah diberikannya. Penanganan kanker payudara sangat bervariasi, seperti menjahit baju seseorang di mana setiap penderita kanker punya kombinasi terapi sendiri-sendiri berdasarkan data dari penyakit yang dideritanya. Demikian, semoga pertanyaan sudah terjawab. (*)

Konsultasi Gigi Pengasuh :

drg. Multi Juto Bhtararendro Praktik:

- Jl Komyos Sudarso. - Telp. 08152201598

Gigi Berlubang Bisa Merusak Ginjal Tanya: Dokter, orang bilang dari gigi yang berlubang dan sudah infeksi, kumannya bisa menyebar hingga pembuluh darah misalnya ke ginjal. Tolong jelaskan, terimakasih. DSW, Ketapang Jawab: Andaluarbiasapengetahuan­ nya ya, saya coba beri penjelasan tambahan bahwa lubang pada gigi bisa muncul karena makanan tinggi karbohidrat, gula, dan minuman bersoda. Terutama bila sehabis mengonsumsi makanan atau minuman tersebut tidak dilanjutkan dengan menggosok gigi. Selain itu, cara menyikat gigi yang salah juga bisa membuat gigi berlubang. Menyikat gigi secara mekanik, tidak dengan tindakan yang tepat memang bisa membuat gusi menyusut. Dengan begitu gigi yang berdekatan dengan gusi bisa berlubang. Kalau lubangnya dangkal, masih memungkinkan dilakukan penambalan sebagai langkah perawatan. Namun, jika lubangnya sudah menembus pulva atau saraf, gigi sudah tidak bisa ditambal lagi. Biasanya kondisi itu membuat penderita mengeluh sakit. Dalam kondisi serupa itu, saluran sarafnya harus dibersihkan. Sarafnya pun harus dimatikan. Kalau tidak, saluran akan menjadi kotor. Saraf yang sudah mati pun akan membusuk. Hal ini tentu saja akan membuat isi saluran dipenuhi kotoran dan kuman. Jika mahkota giginya saja yang ditambal, tanpa memperhatikan saluran maupun sarafnya, rasa sakit tidak akan hilang. Dari luar gigi terlihat bagus tapi sebetulnya masih sakit karena sarafnya sudah busuk. Busuknya pun sudah menyebar

ke seluruh saluran akar. Kalau hal ini didiamkan, bisa kronis dan timbul focus of infection. Itu sebabnya diperlukan pemotretan gigi untuk melihat kelainan yang terjadi. Focus of infection merupakan suatu infeksi kronis di suatu tempat yang sudah ada dalam waktu cukup lama dan menyebabkan penyakit di tempat lain. Ini dikarenakan di tempat yang kronis tersebut selalu ada racun (toksin), sisa-sisa kotoran dan kuman. Dari fokus atau tempat tersebut, racun atau infeksi bisa menyebarkan penyakit ke tempat lain di tubuh seperti ginjal, jantung, mata, kulit, dan lainnya. Kalau ke jantung, biasanya yang terkena adalah klepnya. Mulanya hanya lubang kecil, tapi lama-lama bisa bocor. Hal itu disebut endocartitis atau peradangan jantung bagian dalam. Tapi, hal ini memakan waktu tahunan. Jika jantung masih dalam proses dibuat sakit oleh infeksi fokus di gigi dan infeksi tersebut dihilangkan atau diobati, maka timbulnya penyakit di jantung bisa ikut terhenti. Namun, bila pada jantung sudah timbul penyakit yang berdiri sendiri, pengobatan infeksi sudah tidak bisa menghentikan proses penyakit tersebut. Terimakasih. (*)

Hilangnya Gairah Seksual

Pengasuh : Dr. Ali Fuchih Siauw, M.Repro, Sp.And Konsultasi : Kharitas Bhakti Medical Centre Jl. Siam - Pontianak. Telp. 08125606959

Tanya: Dokter, saya Mir 35 tahun, sudah menikah anak 2 orang. 5 bulan terakhir ini saya punya masalah hubungan suami istri, gairah saya menurun bahkan hilang samasekali. Setiap kali suami mengajak, saya jadi marah-marah karena untuk saya jadi tidak nyaman, kadang rasa nyeri setelah berhubungan dan tidak pernah merasakan kepuasan seksual (orgasme?). Apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya dok? Terima kasih atas bantuannya.

kemungkinan kanker kelenjar ludah sangat kecil. Untuk Ibu Anty, hasil pemeriksaan PA dari operasi mastektomi ibu apa jenisnya? Sudah stadium berapa saat operasi? Ditangani di mana? Tolong berikan saya data-data yang sudah ada. Prinsipnya pengobatan kanker payudara adalah terapi kombinasi, yaitu operasi, kemoterapi, radioterapi , terapi hormona.. Kombinasi di antara keempat terapi ini tergantung pada stadium dan sifat kankernya yang diketahui dari pemeriksaan histopatologi PA dan Imunohistokimia, selain dari pemeriksaan klinis dan laboratoris. Dokter yang menangani akan memilih kombinasi terapi berdasarkan penilaiannya dari data-data yang diperoleh tersebut. Efek kemoterapi dan terapi hormonal dapat menghentikan menstruasi, namun sifatnya sementara, setelah efeknya hilang, menstruasi dapat bkembali normal. Follow up pascaoperasi kanker harus rutin dilakukan, untuk menilai apakah terjadi keka-

Selain itu dapat pula terjadi karena gangguan fisik misalnya kurang darah, merokok, minum alkohol, menggunakan napza, penyakit degeneratif seperti kencing manis, kurang olah raga, diet tidak sehat, sedang sakit dan gejala

pre-menopause. Apabila seseorang kehilangan gairah seksual, maka besar kemungkinan tidak ma m p u m e n c a p a i kepuasan seksual (orgasme). Karena apabila tidak terangsang maka lubrikasi vagina tidak terjadi sehingga bila dilakukan penetrasi maka akan terjadi gesekan yang menyebabkan nyeri setelah berhubungan. Dan untuk mencapai orgasme perlu perasaan yang nyaman, mudah terangsang dan waktu berhubungan dapat terangsang secara optimal (tentunya pihak suami tidak mengalami ejakulasi dini dan ereksinya keras). Untuk mengatasi masalah

gairah seksual, tentunya perlu menyadari asal-usul kekurangannya dan memperbaikinya. Secara umum lakukanlah pola hidup sehat (olah raga teratur, istirahat / tidur yang cukup, makan makanan yang bergizi dan secukupnya), menjaga kebersihan tubuh dan organ kelamin serta hindari stres berkepanjangan. Bila merasa perlu dapat berkonsultasi ke dokter bersama suami untuk mendapatkan pengobatan dan seks terapi. Konsultasi seksual sebaik­ nya tidak melalui sms atau telepon karena tidak akan mendapatkan informasi yang baik, lengkap dan digunakan sebagai patokan, karena konselor harus melakukan penggalian keluhan pasien dan menemukan penyebab masalah dan melakukan terapinya. (*)


Pontianak Post

kesehatan

Minggu 19 September 2010

7

Mempertahankan Gigi Asli Kata ‘perawatan saluran akar’ begitu ditakuti oleh Ny. Gunawan (bukan nama sebenarnya) yang berusia 33 tahun pada saat pertama kali mengunjungi dokter gigi. Tetapi setelah menjalankan prosedur perawatan saluran akar, beliau menyadari bahwa ketakutan yang dirasakan sebelumnya merupakan ketakutan yang tidak beralasan. “Saya sangat terkejut pada saat saya menjalani perawatan saluran akar. “ kata Ny. Gunawan. “Saya sama sekali tidak merasakan perasaan tidak nyaman pada waktu menjalani prosedur

perawatan saluran akar yang dilakukan oleh spesialis,” kata Albert. “Endodontist saya membantu mengurangi kecemasan saya dengan menjelaskan prosedur perawatan dalam kata-kata yang sederhana sehingga saya tahu apa yang terjadi pada setiap tahap pekerjaan. Prosedur perawatan tidak menyebabkan rasa sakit, yang benar-benar menghilangkan kegelisahan saya. “ Rasa Takut Rasa takut yang tidak beralasan seperti yang dialami oleh Ny. Gunawan dan Albert

+

tersebut.” Albert 55, merasa gugup dan takut pada dokter gigi sejak dia memiliki pengalaman luar biasa buruk pada saat dia masih kanak-kanak. Albert sangat gelisah pada saat ia diberitahukan bahwa ia membutuhkan perawatan saluran akar. Albert berkonsultasi dengan dokter gigi dan ia kemudian dirujuk ke dokter spesialis endodontik untuk menjalankan prosedur perawatan saluran akar. Setelah itu iapun menyadari bahwa ketakutan yang dirasakan sebelumnya merupakan suatu ketakutan yang tidak beralasan. “Saya merasa lebih percaya diri dalam menjalani

Medical

adalah suatu hal yang biasa terjadi. American Association of Endodontists (AAE) melakukan penelitian dalam jumlah yang besar, hampir setengah responden (48,5%) yang menjalani perawatan saluran akar mengatakan bahwa prosedur tersebut merupakan prosedur yang ‘luar biasa menyakitkan’ dan perawatan saluran akar menduduki peringkat tepat di bawah prosedur tulang belakang dalam hal ketidaknyamanan. Tetapi persepsi ini tidak mencerminkan perawatan saluran akar modern saat ini. Bahkan sebuah studi yang dilakukan oleh AAE secara terpisah menunjuk-

kan bahwa pasien yang telah menjalani perawatan saluran akar menggambarkan prosedur ini sebagai prosedur ‘tanpa rasa sakit’ sebanyak 6 kali lebih banyak daripada mereka yang tidak pernah menjalankan perawatan serupa. Baik untuk alasan kesehatan maupun alasan kosmetik, sebaiknya kita tetap mempertahankan gigi asli dalam rongga mulut. Pada banyak kasus, gigi yang telah rusak dapat tetap dipertahankan dengan perawatan endodontik (perawatan saluran akar). Walaupun banyak orang merasa takut pada perawatan saluran akar, endodontist, dokter gigi yang khusus menangani perawatan saluran akar dapat melakukan prosedur ini tanpa menimbulkan rasa sakit. “Endodontist secara khusus telah terlatih untuk meringankan ketakutan pasien dan membantu mengatasi rasa sakit sebelum, selama, dan setelah prosedur perawatan. Saya percaya hal itu setelah saya mengalaminya sendiri,” aku Ny. Chan. Teknologi Tinggi bagi Saluran Kecil (contohnya saluran akar) “Saya pikir saya pergi ke dokter bedah saraf pada saat pertama kali saya memasuki ruangan perawatan saluran akar! Saya melihat monitor LCD berteknologi tinggi, mikroskop, sistem pencitraan digital dan gadget lain yang tidak pernah saya bayangkan akan saya lihat dalam ruangan perawatan gigi,” komentar Albert. Dengan menggunakan teknologi kedokteran gigi terbaru, endodontist mengubah prosedur yang dahulunya dilakukan dengan mata telanjang dan peralatan kedokteran gigi standar menjadi suatu prosedur bedah mikro yang modern. Keahlian en-

Oleh: Dr. Johnathan Wee

dodontist dalam melakukan perawatan saluran akar, seperti melakukan tindakan bius dan menggunakan teknologi yang tidak biasa dilakukan oleh dokter gigi umum, menghasilkan kesan terhadap pasien yang lebih positif dan membuat perawatan saluran akar lebih efektif dan dapat diprediksi hasilnya. Prosedur perawatan saluran akar yang biasanya membutuhkan kunjungan berkali-kali (biasanya 2 sampai 3 kali kunjungan) masing-masing 2 jam, seringkali dapat diselesaikan dalam satu kali kunjugan selama 1 jam apabila dilakukan oleh endodontist yang berpengalaman dan terampil. Banyak endodontist juga menggunakan pencitraan digital bukan pencitraan tradisional yang menggunakan sinar X. Pencitraan digital menghasilkan radiasi yang lebih kecil dibandingkan pencitraan dengan sinar X. Baik pasien maupun endodontist dapat melihat hasil segera tanpa menunggu sinar X dihasilkan. Selain itu, ukuran hasil pencitraan digital dapat dilihat sampai 30 kali lebih besar dibandingkan hasil yang didapat dari pencitraan dengan menggunakan sinar X sehingga pasien dapat mengerti dan memahami informasi terkait prosedur yang dilakukan. Mitos-mitos yang Berlaku Mitos seputar perawatan saluran akar terus berkembang melebihi ketakutan terhadap rasa sakit. Banyak orang berpendapat bahwa perawatan saluran akar lebih mahal dibandingkan pilihan perawatan lain. Padahal sebenarnya perawatan saluran akar hanya memerlukan ra-

tusan dolar dan ratusan dolar tersebut lebih sedikit dibandingkan apabila melakukan perawatan implan gigi. Karena meningkatnya popularitas implan gigi, pasien seringkali tidak menyadari akibat dari prosedur tersebut. Perawatan saluran akar lebih sehat dan tidak terlalu rumit. Prosedur implan gigi melibatkan sedikitnya satu atau lebih prosedur bedah yang sangat rumit dan seringkali memerlukan beberapa

kali kunjungan dan bulan sampai prosedur selesai. Bahkan mahkota jembatan dan implan gigi yang paling canggihpun tidak dapat menggantikan gigi asli Anda. Lebih banyak studi jangka panjang menunjukkan bahwa terdapat tingkat kesuksesan yang serupa antara perawatan saluran akar dan perawatan implan gigi. Pertimbangan agar tetap mempertahankan gigi asli

dengan prosedur perawatan saluran akar atau melakukan tindakan pencabutan gigi dan memasang implan seharusnya lebih diperhatikan, seperti komplikasi atau kesehatan individu, daripada hasil itu sendiri. Sebaliknya tidaklah benar bahwa perawatan saluran akar memiliki tingkat kesuksesan yang lebih rendah dibandingkan dengan perawatan implan gigi. Memberdayakan Diri

Apabila dokter gigi Anda menyarankan Anda untuk melakukan tindakan pencabutan gigi, tanyakan apakah perawatan saluran akar merupakan salah satu pilihan perawatan, dan apabila tidak tanyakan pula alasannya. Jangan ragu untuk meminta rujukan ke endodontist untuk mendapatkan pilihan perawatan yang bervariasi. Apabila dokter gigi Anda

menyarankan Anda untuk melakukan perawatan saluran akar, diskusikanlah dengan meminta endodontist untuk melakukan prosedur tersebut. Dokter gigi umum biasanya hanya melakukan 2 perawatan saluran akar perminggu, sedangkan endodontist melakukan perawatan saluran akar rata-rata 25 kali perminggu. Disamping itu endodontist adalah posisi yang paling baik dalam mempertahankan gigi asli Anda. Teknik yang dilakukan oleh endodontist saat ini tidak hanya membuat perawatan saluran akar menjadi tidak sakit. Endodontist juga dapat mempertahankan sebuah gigi agar dapat bertahan seumur hidup. Jadi, keputusan untuk mempertahankan gigi asli Anda merupakan keputusan yang jauh lebih mudah daripada yang Anda bayangkan.

+

Tentang penulis : Dr Johnathan Wee memperoleh pendidikan dari School of Dentistry, National University of Singapore (NUS), dan ketrampilan khusus beliau dalam perawatan endodontik diperoleh dari Loma Linda University (USA). Selama lebih dari 12 tahun beliau melakukan prosedur endodontik secara eksklusif, beliau telah bekerja di berbagai institusi medik, menjadi tenaga pengajar paruh waktu di NUS untuk program predoctoral dan post graduate, dan juga membuka praktek sendiri di Jalan Orchad, Singapura. Beliau terdaftar sebagai endodontist oleh Singapore Dental Council, dan merupakan anggota spesialis American Association of Endodontics (AAE), the Society of Endodontists Singapore (SES) dan the International Association of Dental Traumatology (IADT). Email : johnathan.wee@adventendodontics.com

Check Up

Selalu Bugar dengan Berkebun Tetap Sehat Usia 67 Tahun Usia Drs P Baringan tak muda lagi. Pria kelahiran Melapi Putusibau, 6 Juli 1943 ini, tidak begitu aktif berolahraga. Namun demikian, tubuhnya selalu bugar. Resepnya, dia rajin berkebun. Dengan mencangkul, keringat pun mengucur. Efprizan, Pontianak

+

Mantan anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Barat ini terpilih untuk mengikuti program Medical Check Up kerjasama Pontianak Post dan Kharitas Bhakti Medical Centre (KBMC), Kamis (16/9) lalu. Baringan memilih paket general medical check (GMC). Ada tiga pilihan yang bisa diikuti oleh pelanggan setia Pontianak Post dalam program ini. Selain paket GMC, pemenang undian bisa memilih paket pemeriksaan papsmear atau paket pemeriksaan gigi. Semuanya tidak memerlukan biaya alias gratis. Baringan sebelumnya sudah pernah menjalani GMC di salah satu rumah sakit di Pontianak. Tepatnya setahun lalu. Saat dia mencalonkan diri sebagai anggota Dewan

Perwakilan Daerah (DPD). “Keinginan saya maju sebagai calon senator karena ingin menyumbangkan pikiran untuk kemajuan Kalbar,” kata Baringan kepada Pontianak Post, di sela-sela pemeriksaan. Disinggung mengenai aktifitasnya saat ini usai pensiun sebagai pegawai Dinas Pendidikan Kalbar, Baringan mengatakan lebih banyak berkumpul dengan

keluarga dan mengisi kegiatan sehari-hari dengan berkebun. “Kebun saya tak begitu luas. Tak jauh dari rumah. Ada saja kegiatan kalau sudah berkebun. Selain mengisi kegiatan juga itu salah stau olahraga. Saat mencangkul keluar keringat,” katanya. Di kebun, Baringan menanam ubi kayu dan nanas. Tidak untuk dijual, hanya untuk konsumsi keluarga.

Dengan berkebun, Baringan merasa tubuhnya fit. Disinggung mengenai pola makannya, Baringan mengaku tidak ada pantangan khusus. Sementara untuk olahraga rutin seperti lari pagi atau jalan sehat pada pagi hari, Baringan mengaku tidak terbiasa melakukannya. “Saya hanya melakukan senam lantai ringan saja di rumah pada pagi hari,” katanya. (zan)

HASIL pemeriksaan kesehatan kesehatan P Baringan secara umum dalam kondisi baik. Hanya saja denyut jantungnya agak lemah. Namun demikian dr Boby Eko Nugroho, dokter konsultasi, mengatakan bahwa hal tersebut masih bisa ditoleransi karena denyut jantungnya masih teratur. Dr Boby menanyakan apakah Baringan sebelumnya pernah pingsan atau merasakan nyeri dada. “Tidak pernah,” kata Baringan. Boby memperikarakan, kemungkinan aliran listrik ke jantung agak terhambat karena salah satunya adalah faktor usia. “Karena bapak tidak pernah merasakan nyeri dada atau

pingsan, saya kira tidak perlu diambil tindakan lebih lanjut. Secara umum, kondisi kesehatan bapak untuk ukuran usia 67 tahun,” kata dr Boby. Dokter juga menanyakan rutinitas Baringan seperti aktifitas olahraganya. Baringan bercerita, kalau dirinya jarang olahraga namun rutin berkebun. “Itu juga olahraga. Kalau berkebun, jangan langsung yang berat seperti mencangkul. Bersih-bersih dulu, seperti cabut rumput,” kata dokter. Selain pemeriksaan jantung, hasil pemeriksaan kolesterol Baringan juga dalam ambang normal. Begitu pula dengan indikator fungsi ginjal dan liver, juga normal. Hal yang sama juga ditunjukkan pada

pemeriksaan indikator urine. (zan) Data Pemenang GMC Pontianak Post-Kharitas Bhakti Nama : Drs P Baringan Tempat Tangal Lahir : Melapi Putusibau, 6 Juli 1943 Alamat : Jalan Wonobaru Nomor 19, Pontianak Pekerjaan : Pensiunan PNS, Mantan Anggota KPU Provinsi Kalbar No. Pelanggan Pontianak Post : B.006-04-0297 Pilihan Check-Up: General Medical Check Up Dokter Konsultasi: dr Boby Eko Nugroho

+

Vaksin Kanker Cerviks DI Indonesia terdapat 500.000 kasus baru kanker leher rahim/serviks setiap tahunnya.Pada saat ini kanker serviks sudah dapat dicegah dan diterapi. Salah satu caranya adalah melalui vaksinasi dan pengenalan lesi pra-kanker. Beberapa faktor risiko seperti merokok, multi partner, dan seks usia muda dapat kita hindari sehingga mengurangi kejadian kanker serviks. Kanker serviks saat ini dikaitkan dengan Penyakit Menular Seksual dari Human Papiloma Virus (HPV) tipe 16 dan 18. Ada lebih dari 130 tipe HPV. Tapi 30-40 tipe tergolong masih berisiko rendah. Ada beberapa infeksi tipe HPV berisiko tinggi yang ditemukan pada lesi prakanker dan kanker invasif serviks seperti tipe 16, 18, 45, 31, 33, 52, 58 dan35. cmyk

HPV hanya dapat hidup di sel keratin yang mengalami diferensiasi di vagina dan serviks. Sebagian besar infeksi tidak menjadi keganasan jika sistem kekebalan tubuh kita baik. Karena dikembangkan suatu vaksin yang bekerja untuk menimbulkan kekebalan terhadap infeksi HPV. Pada saat ini ada dua vaksin yang dikembangkan yaitu GARDASIL (quadrivalent untuk tipe 6, 11, 16, 18) dan CERVARIX (bivalent untuk tipe 16 dan 18). HPV 6 dan 11 dikaitkan dengan penyakit jengger ayam di kemaluan. Vaksin kanker serviks sebaiknya diberikan pada saat sebelum melakukan hubungan badan. Vaksin HPV quadrivalent diindikasikan pada umur 9-26 th (FDA). Pemberian vaksin tidak boleh dilakukan apabila pasien mempunyai riwayat alergi

terhadap cairan vaksin, wanita dengan sakit sedang sampai berat, wanita yang sedang hamil. Vaksinasi tidak memproteksi pada wanita yang sudah terinfeksi HPV 16 dan 18 namun tidak dianjurkan pemeriksaan HPV DNA pada wanita yaiig ingin divaksinasi. Cara pemberian vaksin yaitu Dose 0,5 ml secara intramuskular.Vaksin quadrivalent diberikan setiap 0, 2, dan 6 bulan sedangkan yang bivalent 0, 1 dan 6 bulan. Rekomendasi untuk pengulangan masih diteliti. Pencegahan kanker serviks yang lain adalah dengan melakukan Pap Smear dan test HPV DNA. Pap Smear dengan melakukan hapusan sel-di sel mukosa dari cerviks dan test HPV DNA untuk mengetahui apakah sudah terinfeksi HPV. Apabila hasil Pap Smear menunjukkan lesi prakanker

dengan hasil test HPV DNA positif maka akan ada kecenderungan akan terjadi kanker leher rahim. Pada keadaan ini dapat dilakukan pencegahan dengan melakukan tindakan evakuasi dari sel yang terinfeksi dengan Cryo atau LEEP. Semua tindakan di atas adalah untuk mencegah agar para perempuan muda tidak terkena kanker leher rahim, dimana pengobatan kanker leher rahim membutuhkan biaya dan pengorbanan yang tidak sedikit. Untuk mengetahui lebih lanjut informasi mengenai Vaksin kanker cerviks, anda dapat berkonsultasi langsung dengan dr. Gde Ananta Karna,SpOG ( Spesialis Kandungan ) di Kharitas Bhakti Medical Centre, dengan jadwal praktik setiap Senin - Sabtu (kecuali hari Rabu) pukul 10.00 - 12.00 WIB. (zan)

FOTO ANGGA PUDIRA

PERIKSA KESEHATAN: Rajin berkebun membuat Baringan tetap bugar. Namun ketika bersekempatan memeriksakan kesehatan di Kharitas Bhakti, tak disia-siakan.


Apresiasi

8

Pontianak Post

Minggu 19 September 2010

Si Begul dan Motor Baru Oleh : Suryadi Pada suatu hari Si Begul girang bukan kepalang, apa sebab? Dia “ditimpa durian runtuh” alias “dapat rejeki nomplok”, bagaimana itu terjadi? Dia mendapatkan hadiah motor dari sang Ayah atas kesuksesannya lulus sekolah. Ya, Si Begul baru saja lulus SMA walaupun prestasinya di sekolah sangat buruk. Mungkin itulah yang membuat Ayahnya berinisiatif memberinya hadiah istimewa. Sebuah sepeda motor Thunder keluaran terbaru yang memang selama ini diimpikan Begul. Otomatis si Begul tersenyum tanpa henti. Ya, dia begitu gembira. Apalagi motor barunya itu akan menjadi modal awalnya untuk menggaet pujaan hatinya, Lela. Gadis cantik yang selama ini dikaguminya, hanya saja tidak ada modal penyokong kepercayaan dirinya. Prestasi rendah dan keuangan juga pasrah. Otomatis kepercayaan dirinya melempem alias “layu” alias “lemah”. Akan tetapi kini tentu berbeda. “Yes!” teriaknya kegirangan. Sore itu, tatkala matahari mulai condong ke arah barat, Begul pergi menikmati jalan sore tentunya sambil mencoba tunggangan barunya. Semakin lengkaplah kebahagiaan Begul, ia kini tidak lagi jalan kaki menyusuri jalan yang ia lalui sekarang ini seperti hari-hari sebelumnya, ditambah lagi banyak cewek yang sedang jogging meliriknya sambil tersenyum. Begul pun hanya tersenyum manis membalasnya. “Yes!’ teriaknya lagi, seolah-olah ia yakin Lela pun akan terpikat padanya seperti para gadis yang tersenyum padanya. Setelah lama berkeliling menyusuri jalan aspal yang berliku, Begul pun berhenti di sebuah warung kopi yang berseberangan dengan sebuah mini market. Warkop ini merupakan tempat dulu biasa Begul berhenti sepulang sekolah untuk minum es sebagai penghapus dahaga. “Wah, motor baru ya, Gul?” tanya pemilik warkop. “Iya, hadiah dari Ayah atas kelulusanku,” jawab Begul sambil tersenyum girang. “Begul, hati-hati sekarang ini banyak curanmor! Beberapa hari yang lalu di depan mini market itu ada yang kehilangan sepeda motor. Padahal baru ditinggal berbelanja sebentar sama yang punya dan motor itu dalam kondisi telah dikunci stang.” “Lihat saja poster yang dipajang polisi itu! Ya, walaupun himbauan itu terpasang setelah semua terjadi tapi apa salahnya mengingatkan agar tidak terulang lagi,” sambung Bang Warkop. Begul kemudian membaca poster yang dimaksud Bang Warkop tadi. “PARKIRLAH KENDARAAN ANDA DI TEMPAT YANG AMAN DAN GUNAKAN KUNCI GANDA.” “Kunci ganda itu apa, Bang?” tanya Begul tak mengerti. “Kunci ganda itu maksudnya kunci tambahan selain kunci kontak atau kunci stang. Misalnya diberi alarm atau ada letak kunci rahasianya. Yang jelas harus lebih dari satu kunci.” “O,” kata Begul sambil menganggukanggukkan kepala. “Sasarannya selalu motor yang bagus, Gul!” “Wah, berarti motorku terancam. Wah, gawat!” pikir Begul. *** Sesampainya di rumah, Begul langsung memasukkan motornya ke dalam rumah. Ia tidak mau jadi bagian dari kisah korban curanmor. Ia teringat pesan Bang Warkop dan poster yang berisikan pesan polisi tadi sore itu. Ia kemudian bergegas masuk ke dalam kamar. Di kamarnya yang sempit itu, ia berpikir keras mencari akal agar motornya aman dari tindakan kriminal tak bertanggung jawab para curanmor. Lama Begul berpikir di dalam kamarnya. Lama ia memaksakan IQ-nya yang rendah untuk mengeluarkan energi sebagai pemberi cahaya pada lampu idenya. “Ahaaa!” teriak Begul penuh kemenangan karena merasa idenya cukup cemerlang. Malam itu juga Begul melancarkan aksi untuk mewujudkan ide cemerlangnya. Ia keluarkan motor yang telah ia “kandangkan” di dalam rumah. “Mau kemana, Gul?”

“Mau ke tempat Datuk Marijan, Yah!” “Hei, ada perlu apa kau ke sana malammalam begini?” Pertanyaan itu tidak mendapatkan jawaban dari Si Begul karena ia dan motor barunya telah melesat jauh dalam kegelapan, kini hanya terlihat nyala merah lampu belakangnya saja dan mulai hilang di tikungan jalan. *** Ruangan itu cukup gelap, berukuran 3x3 m2. Ada meja persegi panjang yang dihiasi taplak meja dari kain hitam. Hanya remang-remang cahaya lilin saja sebagai penerangnya. Seketika baru memasuki ruangan, semerbak bau kemenyan akan menyerang hidung, cukup menyengat. Ada tanah liat yang berbentuk mangkuk kecil yang berisi bara api, di sanalah kemenyan-kemenyan itu dibakar. Ada keris berdiri tegak di antara asbak kemenyan dan mangkuk yang berisi air. Di ujung meja ada mangkuk besar yang berisi bunga tujuh rupa. Sosok tua yang memiliki kumis lebat dan berpakaian serba hitam tengah duduk bersila di hadapan Begul yang dibatasi meja. Dialah Datuk Marijan si dukun sakti. “Begini Tuk, e...e...mak...sud....” “Saya sudah tahu maksud kedatanganmu anak muda,” kata Datuk Marijan memotong pembicaraan Begul. “Tidak salah lagi,” pikir Begul. Orang yang ia tuju benar-benar hebat. Buktinya sebelum Begul menceritakan maksud kedatangannya saja, dukun itu telah mengetahuinya. Kali ini juga Begul membuktikan sendiri kehebatannya karena selama ini ia hanya mendengar cerita dari teman-temannya di sekolah saja tentang dukun sakti itu. “Berapa lama kamu memiliki motor itu?” “E...e...belum ge...nap seha...ri, Tuk,” jawab Begul terbata-bata. “Jadi, kamu mau saya apakan motormu itu?” “Ah, tadi katanya sudah tahu, gimana sih nih dukun?!” gerutu Begul dalam hati. “E...e...begi...ni Datuk, saya mau motor saya jangan terlihat menarik atau kelihatan bagus di mata orang kecuali oleh keluarga saya. “Ha, ha, ha, perkara mudah itu!” kata dukun menyombongkan diri sambil mengelus-elus kumis hitamnya. Ia lalu memejamkan mata, mulutnya mulai komat-kamit membaca mantra sambil menaburi kemenyan di atas bara dalam mangkuk tanah liat di hadapannya. Datuk lalu menaburkan bunga tujuh rupa ke dalam mangkuk itu. Kemudian mulutnya kembali komat-kamit membaca mantra. Sekitar lima menit kemudian..., “Buurrrrrr!” bunyi semburan Datuk Marijan ke arah mangkuk sambil diikuti gerakan kedua telapak tangannya seolah memberikan tenaga magis ke dalam mangkuk yang berisi air dan kembang tujuh rupa itu. Air itu lalu ia masukkan ke dalam botol bekas air mineral, tidak lupa sambil komat-kamit tentunya. Lalu botol itu ia serahkan pada Begul. Seraya memberikan resep, “Besok pagi, sebelum matahari terlihat atau menyembul dari arah timur kamu harus memandikan motormu menggunakan air itu.” “Baik, Datuk.” “Jika kamu telat, akibatnya akan fatal,” ancam dukun. “Baik, Datuk.” Seusai registrasi, Begul langsung pulang ke rumahnya. Tentu kali ini senyumnya semakin merekah penuh kebanggaan karena ide cemerlangnya berhasil ia wujudkan. *** “Kukuruyuuukkk,” teriak ayam jago membangunkan Begul dari buaian mimpinya. Ia mencoba membuka jendela kamarnya untuk memastikan apakah matahari telah menyembul atau belum. Menyadari hari telah mulai pagi Begul bergegas mengambil botol yang ia dapatkan dari Datuk Marijan tadi malam. Dengan langkah penuh kemenangan Begul menghampiri motor barunya. “Aduuuh, bagaimana cara mencucinya?” pikir Begul.

“Apakah air ini dicampurkan ke dalam ember yang berisi air atau sekadar dilapkan saja?” gerutunya. Akhirnya Begul hanya memerciki motornya dengan air mineral dari Datuk Marijan. Setelah selesai prosesi ritualnya, ia kemudian menjemur motornya, sambil menanti munculnya sang surya. “E...e...rajinnya anak Ayah, pagi-pagi sudah memandikan motor, tapi jangan lupa mandikan juga orangnya,” celetuk Ayah Begul sepulang dari masjid dekat rumahnya. Begul hanya tersenyum manis membalas pujian sang Ayah. *** Sore harinya Begul memulai aksinya lagi berkeliling menggunakan motor barunya. Satu, dua, tiga, cewek yang sedang joging ia lalui namun kali ini berbeda dari harinya kemarin. Gadis-gadis itu hanya menatap Begul keheranan. Ada juga yang melihatnya tersenyum, hanya saja senyum memperolok. Mungkin mereka berpikir tak sesuai dengan dandanan si pemakai yang berpakaian rapi, minyak rambut yang begitu mengkilap, dan sepatu. Tentu hal ini mengecewakan hati Begul. Ada apa

dengan dirinya? Mengapa belum genap dua hari ia memiliki motor baru, para gadis-gadis yang semula senyum padanya kini berubah. Ada apa ini? Tanya itu terus berkecamuk dalam benak Begul, sampai akhirnya ia berhenti di tempat kemarin, warung kopi. Bang Warkop juga menatap Begul keheranan. Begul pun semakin bertanya-tanya ada apa sebenarnya ini? Belum sempat ia memesan minuman dan mempertanyakan keheranannya ia telah dikejutkan oleh suara Bang Warkop. “Motor siapa yang kau pakai, Gul?” “Motor sayalah, Bang!” “Eh, motor baru yang kemarin kemana?” Begul mengerutkan keningnya karena semakin bingung dengan semua itu. Bukankah motor yang ia kenakan adalah motornya yang kemarin? Ah, ada apa ini? “Kau jual atau tukar tambah, Gul?” Begul semakin tak mengerti dan diam membisu. “Hanya karena takut curanmor motor barumu kau jual? Sayanglah, Gul, Gul!?” Begul hari itu tidak jadi memasan minuman, ia langsung bergegas pulang ke rumahnya membawa sejuta tanya. Akan tetapi dalam perjalanan pulang ia bertemu dengan Lela pujaan hatinya. Tentu ia langsung memasang gaya sambil menghampiri gadis yang sedang joging itu. “Hai, Lela,” sapa Begul memulai aksinya dari atas motor. “Ikut Abang yok!” Namun Lela tidak menggubris ajakan Begul ia tetap berlari kecil tanpa menoleh sedikit pun. “Ayolah Lela, sambil mencoba motor baru Abang!” rayu Begul. “Huh, motor jelek begitu, nggak level!” kata Lela. “Ini motor baru kok, lihat saja masih kinclong, dan platnya saja masih berwarna merah! Motor ini baru dibelikan kemarin sama Ayah.”

“Matamu buta, ya!” olok Lela. Uh, betapa sakit dan pilunya hati Begul. Ia tidak habis pikir gadis pujaan hatinya pun memperoloknya. Gagal sudah harapannya, pupus bersama kebingungannya. Kini yang tersisa hanyalah gejolak tanya, ada apa sebenarnya? Mengapa mereka semua memperolok motor barunya? Begul tetap tak menemukan jawaban atas tanya itu. Ia terbaring pilu di dalam kamarnya yang sempit. Harapannya pada motor barunya sebagai sarana memikat hati Lela gagal sudah. “Ahaaa,” teriaknya kegirangan. Ia lalu bangkit dari pembaringannya. Ia gapai botol air mineral pemberian Datuk Marijan beberapa waktu lalu. “Akan kubakar kau! Kaulah pembawa sialku!” teriak Begul sambil membanting botol tersebut. “Ah! Datuk sialan itulah yang salah. Dia yang telah memberiku ramuan dalam botol ini! Ya, sialan dukun itu, dialah penyebab semua ini. Akan kubakar rumah perdukunannya!” geram Begul sambil meremas botol yang ia genggam kembali. “Ah, pantaskah itu kulakukan? Apakah dia benar-benar penyebab semua ini? Apakah Datuk Marijan pantas dipersalahkan?” “Bukan!” teriak batinnya. “Ya! Dia tidak pantas dipersalahkan! Lalu siapa yang bersalah?” Begul kemudian merebahkan badannya kembali, “Lalu siapa yang bersalah?” tanya Begul lagi pada dirinya. “Aku!” “Ya, akulah yang bersalah! Akulah yang meminta Datuk Marijan memberiku ramuan agar motorku aman dari tindakan jahanam para curanmor!” “Ah, tapi itu aku lakukan karena bajingan curanmor yang selalu meresahkan masyarakat! Kalau bukan karena mereka tidak mungkin aku sebodoh ini? Sampai meminta ajian pada Datuk Marijan! Ya, merekalah yang pantas dipersalahkan dan diberantas. Musnahkan saja mereka, agar tidak ada yang harus bersusah payah mencari akal untuk mengamankan kendaraan mereka. Jika para curanmor musnah, pemilik kendaraan bermotor tentu akan tenang dan tidak resah!” “Lalu siapakah yang dapat memusnahkan mereka? Polisi? Ah, yang kutahu polisi hanya memajang poster saja! Aku? Apa dayaku? Mungkinkah masyarakat? Lalu dengan cara apa? Apa masyarakat ramairamai datang pada Datuk Marijan meminta ajian keselamatan? Ah, itu sama saja dengan pembodohan masal! Ah, ke kantor polisi saja! Tuntut kinerja polisi untuk memaksimal memberantas pelaku bejat para curanmor itu. Mungkinkah itu akhirnya akan berhasil mengantarkan kata “aman” dan “ketenangan” di hati masyarakat? Ah, atau Pencipta mereka saja, tentu akan lebih bijak mengatasi semua ini!?” celoteh Begul sambil tersenyum sendiri dalam kamarnya yang sempit. “Ah, aku berdoa saja pada Pencipta mereka, agar mereka para curanmor disadarkan dan kembali pada fitrah kemanusiaan dan aku berdoa agar Datuk Marijan tidak mengamalkan ilmu kesesatan. Yang terpenting aku harus berdoa untuk keselamatan jiwaku, keluargaku, dan tentunya kesalamatan motor baruku. Kurasa itu adalah solusi yang tepat untukku lakukan. Segala sesuatu yang kumiliki saat ini hanyalah titipan dari-Nya. Harta tidaklah abadi dan kubawa mati. Aku lahir tidak membawa apa-apa, tentu aku kembali tidak membawa apa-apa pula kecuali tiga perkara ilmu yang bermanfaat, amal jariah, dan doa anak yang soleh. Setidaknya itulah pesan guru agamaku di waktu SMA. Motor baruku suatu saat akan musnah karena dia tidaklah kekal.” Begitulah kisah Begul dan motor barunya. Akhirnya Begul tersadarkan bahwa segala sesuatu harus diserahkan dan dipasrahkan kepada Sang Pencipta karena itu jauh lebih aman dan menenangkan. Namun satu pesan Begul, “Jangan hanya berdoa tapi berusahalah, asalkan jangan berusaha mendatangi orang-orang seperti Datuk Marijan karena itu hanya perbuatan yang sia-sia, kesyirikan, dan kebodohan yang nyata.” ***

Puisi Sajak Semu untuk Sintya Sintya, aku takut menatap wajah mereka Sebab mataku tak hentinya bicara kebohongan Seperti burung yang ku ajar bicara, Dia terus bicara tentang apa yang ku ajarkan Ku ajari dia kebohongan Sintya, aku takut menatap wajah mereka Mereka yang tahu arti cinta itu Arti kasih sayang orang tua pada anak gadisnya Arti air mata tanpa mengucapnya Karenanya oh Sintya, Jika malam membawa harapan Biarlah harapan itu untuk mereka juga Akan masa depanmu, akan bahagiamu Dan aku disini, Orang-orang menyebutku buta, Sintya Dan berlomba mereka menuntun langkahku, hidupku? Dengan petuah-petuah Dan dogma-dogma Tuk menuntun langkahku, sebab kata mereka : kamu buta Mereka memusingkan aku dengan bla, bla, bla, ini dan itu Sintya, sekarang mereka benar-benar meyakini ku buta! Namun, aku tak khawatir tentang itu Sintya Aku hanya takut menatap wajah mereka Mereka yang tahu arti cinta itu Arti kasih sayang orang tua pada anak gadisnya Arti air mata tanpa mengucapnya Aku takut Sintya, Aku tak bisa membuka mata, Tidak! Tidak, Tidak, Tidak ..! Sebab itu, oh Sintya Jika malam membawa harapan Dan selapang kebebasan Hadiahilah kebebasan itu untuk harapan mereka Hadiahilah kebebasan itu untuk harapan mereka Meski aku tahu, Meski aku tahu Sintya, Kita tidak berhak atas kebebasan Kita diperlihatkan selapang kebebasan Namun kita tidak berhak mengklaim itu sebagai punya kita Sintya Hh, kita sama sekali belum bebas Sintya Kita sama sekali belum bebas * By : I Putu Agus Sutrarama

Untaian Kenangan Lukisan malam nan gemerlap Dihiasi ribuan cahaya bintang Sesekali memantulkan pesona warnanya Untuk menguasai malam Kala itu... Angin malam berhembus merdu Suara jangkrik kian beradu Mengusik semua fantasiku Tentang megahnya lukisan malam itu Namun,, Tak ku hiraukan godaan itu Mataku kembali menerawang Pikiranku mulai melayang Merasakan kerinduan yang merasuki jiwa Tanpa kusadari air mata membasahi pipi Membayangkan ekspresi dari episode terindah Bersama Bunda yg menjadi bagian dari perjalanan hidup Kebahagiaan.. Keceriaan.. Kesedihan.. Kebersamaan.. Selalu menjadi peran utama Yang menyelimuti kisahku Ada kasih selembut sutra Ada cinta sebening embun Ada hangat dalam peluk Tulus engkau berikan kepadaku Kini.. Roda masa telah berputar Ku lihat ragamu semakin renta Wajahmu tampak keriput Namun tak pernah aku hiraukan Karena didalam kalbuku Kau tetaplah pahlawan hidupku Yang selalu memberikan pengorbanan tanpa imbalan Yang selalu mengukir senyum saat ku membuatmu perih Dan… Ku berjanji semua hal yang kulakukan bersamamu Takkan penah ku lupakan Biarkanlah menjadi sebuah album kenangan terindah dalam hidupku * By : Prasetyo Aji Nugroho Alumni SMAN 6 Singkawang Utara

Komunitas Guru Menulis Kalbar

Momentum Halal Bihalal Oleh : Rudy Fitriyanto Setelah Ramadhan pergi, lebaran Fitri tiba, umat muslim gembira setelah sukses berjuang membersihkan diri dari dosa-dosa terdahulu dan mempersiapkan diri melangkah pasti menyosong sebelas bulan sampai Ramadhan kembali, bila umur kita tersisa nanti. Dosa kepada Allah kita isnya Allah terhapusi apabila kita melaksanakan puasa berdasarkan syariat nabi, dosa kepada umat manusia nah ini, kita kembali ingat dengan halal bihalal yang dilaksanakan kantor nanti. Prosesi silaturrahmi dan ritual saling memaafkan dalam halal bihalal, sepintas bisa disebut sebagai sebuah simbol keagamaan yang menjadi tradisi tahunan. Padahal, dalam ajaran Islam, setiap kita melakukan kesalahan baik kepada Allah maupun kepada sesama manusia, hendaknya langsung meminta maaf. Permohonan maaf kepada Allah, dimanifestasikan dengan membaca istigfar dan penyesalan yang mendalam disertai komitmen untuk tidak mengulangi kembali perbuatan yang telah dilakukan (taubatan nashuha), bukan taubat

sambel, sambel itu adalah pedas tetap saja dimakan dimakan lagi. Sedangkan kepada sesama manusia, harus diwujudkan dengan permohonan maaf dengan jalan bersilaturahmi dan meminta keikhlasan kepada orang yang pernah disakiti untuk memaafkan kesalahan yang pernah dilakukannya itu. Sebagai sebuah kultur, apakah halal-bihalal memiliki landasan teologis? Dalam Al Quran, (Ali ‘Imron: 134-135) diperintahkan, bagi seorang Muslim yang bertakwa bila melakukankan kesalahan, paling tidak harus menyadari perbuatannya lalu memohon ampun atas kesalahan annya dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi, mampu menahan amarah dan memaafkan dan berbuat kebajikan terhadap orang lain. Dari ayat ini, selain berisi ajakan untuk saling maaf-memaafkan, halal-bihalal juga dapat dimaknai sebagai proses silaturahim antar umat muslim sebagai mahluk sosial yang mempunyai akses yang bermanfaat bagi pergaulan yang pada akhirnya sesama umat akan menjadi kolega, tim, group yang saling menguatkan dalam kebersamaan yang saling menghormati. Halal bihalal biasanya dilakukan dalam komunitas tertentu, instansi, lembaga yang melibatkan banyak orang. Dengan melibatkan banyak orang yang berkumpul dalam

satu komunitas tentunya pada masa sebelumnya, sempat terjadi suasana yang kurang harmonis-saling sikut kanan dan kiri menjatuhkan, mecari banyak muka dengan atasan, fitnah gosip, persaingan tidak sehat. Mementum halal bihal bisa dijadikan perekat kembali menembus batas ruang dan waktu pribadi-pribadi yang selama ini kurang harmonis dapat menciptakan kenyamanan kembali dalam bergaul dan berkomunikasi. Agenda halal bihalal tertradisi dilaksanakan pada saat nuansa lebaran masih mearoma, aktivitas kerja belum sepenuhnya optimal terlaksana dengan pertimbangan efesiensi. Pesan yang disampaikan dari presiden sampai ketua RT diharap sama meminta kepada semua pegawai, mulai level menteri hingga staf biasa untuk bisa bekerja kembali. Karena itulah, dia menuturkan, agenda halalbihalal cenderung dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan kinerja pegawai, ditutup dengan acara salam-salaman. Momentum halal bihalal itu tepat memotivasi pegawai karena pegawai telah mendapatkan libur yang cukup panjang. Selain itu, sejumlah pegawai baru saja merayakan hari kemenangan setelah sebulan lamanya berpuasa. Selama berpuasa segala yang menghinakan diri berusaha keras dihindari, memperbanyak ibadah

yang dianjurkan nabi sudah selayak dan sepantasnyalah sebagai abdi negara pelayan masyarakat pesan-pesan rohani ini terus dikumandangkan, pada setiap kesempatan pada acara halal bihalal. Semoga pemimpin-pemimpin kita bisa menjadikan momentum halal bihal sebagai intropeksi diri dan menginstropeksi bawahannya. Bukankan yang lalu adalah kenangan, sekarang adalah kenyataan dan yang akan datang adalah harapan. Sangat merugilah kita apabila kita tetap bertahan pada kenyataan yang tidak benar, apapun alasannya pribadi kita tidak pernah berhasil menilai diri sendiri dibandingkan dengan penilaian orang lain. Komunitas Guru Menulis Kalbar Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1431 H. Mohon Maaf lahir dan Bhatin. ** * Penulis, Ketua Komunitas Guru Menulis Kalbar dan Kepala SMP Negeri 2 Sungai Pinyuh Rubrik ini terlaksana atas kerjasama Pontianak Post dan Student Research and Development Center (SRDC). Penulis opini pada rubrik ini adalah anggota Komunitas Guru Menulis Kalbar. Opininya dapat disampaikan melalui email: faa_smart@yahoo.com


9

cakrawala

Pontianak Post l Minggu 19 September 2010

Merekam Jejak Perjalanan Manusia Perahu

Bekas Camp Vietnam, Kenangan 250 Ribu Pengungsi

foto-foto Yusuf Hidayat/BATAM POST

(arah Jarum Jam), PAGODA : UCLGASPAC Sec Gen Petter Wood (kiri) bersama peserta UCLG-ASPAC lainnya menyempatkan diri berkunjung ke Camp Vietnam di Pulau Galang (17/4) kemarin. Tampak rombongan saat berkunjung ke Pagoda.

Yusuf Hidayat/BATAM POST

GEREJA : Gereja Katolik di Camp Vietnam (8/8).

TIDAK TERAWAT : Salah satu dari beberapa bangunan peninggalan pengungsi Vietnam di Pulau Galang yang tidak terawat (8/8).

Mengunjungi Batam rasanya tidak lengkap tanpa berkunjung ke bekas pengungsian Vietnam di Pulau Galang. Sebuah tempat yang menyimpan kisah nyata tragedi kemanusiaan akibat perang. Lantas seperti apa kondisinya sekarang? NAMA Pulau Galang sepertinya tak begitu populer dibandingkan dengan mendunianya Batam. Tetapi, Galang menyimpan kenangan sejarah 250 ribu lebih pengungsi Vietnam. Tentunya Galang juga akan menjadi pulau yang tak akan terlupakan bagi mereka yang pernah tinggal di pulau yang tandus itu. Ketika koran ini mengunjungi lokasi bekas kamp Vietnam itu, sisa-sisa kamp pengungsi itu tetap berada pada tempatnya, sebagian diperbaiki untuk menjadi monumen untuk mengenang masa lalu para pengungsi Vietnam.Pulau Galang kini bersama Pulau Batam dan Pulau Rempang menjadi satu kesatuan otorita yang disebut Barelang (BatamRempang-Galang). Sebelum sampai di lokasi Vietnam, warga yang ingin sampai di kamp itu akan melewati daerah Muka Kuning di mana terdapat kawasan industri elektronika terbesar di Batam. Setelah 20 menit dari Mukakuning, dari kejauhan sudah terlihat tiang jembatan pertama. Keseluruhan kawasan Barelang dihubungkan oleh 5 jembatan antar pulau dan yang pertama inilah yang memiliki rentang terpanjang. Dibangun pada jaman Habibie menjadi Ketua Otorita Batam, jembatan ini memang sungguh membentang megah antara Pulau Batam dan Pulau Tonton, sebuah pulau kecil sebelum mencapai Pulau Rempang. Berhenti sejenak, pemandangannya memang indah. Langit biru cerah, laut yang juga biru dengan deretan kepulauan Riau di kejauhan jadi pemandangan yang menyenangkan. Perjalanan kembali berlanjut dengan menyeberang ke Pulau Rempang dan kemudian Pulau Galang. Kondisi jalan yang sempurna membuat perjalanan hampir 70 km ditempuh dengan cepat, hanya sekitar 45 menit tibalah di sebuah simpang tiga yang diberi papan penunjuk menuju arah Galang Refugee Camp Memorial.

Memasuki arah jalan ditunjuk, lebih kecil dan beraspal lepas dan diawali dengan pos retribusi. Memasuki beberapa ratus meter ke dalam, kami disambut sebuah papan penunjuk menunjukkan kata Pagoda. Semakin memasuki wilayah eks pengungsi, suasana begitu sejuk. Tiba-tiba terlihat sebuah tugu kecil dengan nama Humanity Statue. Dari penjelasan di dekat patung, tertulis bahwa patung itu didirikan oleh para pengungsi untuk mengingat musibah yang menimpa seorang wanita bernama Tinh Nhan yang diperkosa oleh sesama pengungsi di lokasi di mana patung itu berada kini. Tinh Nhan bunuh diri tidak lama sesudahnya. Tidak jauh dari patung kemanusiaan itu di sebelah kiri terdapat areal pemakaman Ngha Trang. Terdapat 503 makam yang diperuntukkan baik untuk yang Buddhis dan Kristen. Di pintu gerbang terdapat sebuah tugu bertuliskan “dedicated to the people who died in the sea on the way to freedom.Yang menarik ketika memasuki wilayah itu, ada peninggalan beberapa bekas perahu pengungsi yang diangkat ke darat sebagai kenangan perjuangan untuk hidup yang lebih baik. Sebagian besar kamp pengungsi ini memang direstorasi kembali, seperti bekas penjara, rumah sakit milik UNHCR dan perahu, bahkan bekas kantor UNHCR dijadikan museum kecil, tapi sayangnya barak-barak para pengungsi ini dibiarkan rusak terbelit ilalang dan tanaman merambat seperti yang saya lihat di kamp Galang 2. Ada sebuah papan petunjuk yang bertuliskan Gereja Protestan, tetapi gereja itu juga hanya menjadi reruntuhan. Dahulunya, ada dua bagian besar kamp pengungsi yang dinamakan Galang 1 dan Galang 2. Secara bercanda para pengungsi menyebut pekuburan Ngha Trang sebagai Galang 3. Kamp pengungsi ini dilengkapi dengan sarana rumah sakit dan sekolah dan youth center, atas bantuan UNHCR dan Pemerintah Indonesia. Para pengungsi Vietnam yang terdampar di pulau-pulau lain disatukan di Pulau Galang ini sambil menunggu proses repatriasi mereka ke negara-negara lain yang bersedia menerima mereka sebagai warga negaranya. Dari banyak litaratur, pengalaman pahit getir kehidupan mereka pula selama di penampungan Pulau Galang. Ada banyak anak-anak yang kehilangan orangtuanya harus hidup

seorang diri di kamp ini hanya tergantung pada kemurahan hati orang lain. Kebanyakan dari mereka harus bekerja mengolah tanah Pulau Galang untuk berkebun dan bertanam. Beberapa tangan-tangan kreatif membuat kerajinan dan suvenir yang dapat digunakan untuk mendapatkan penghasilan. Dari catatan yang terbaca di museum, kamp pengungsi ini pernah menampung hingga 200 ribu orang. Dinding museum dipenuhi deretan pasfoto hitam putih yang bergambar para pengungsi yang memegang papan tulis kecil dengan nama mereka dituliskan dengan kapur tulis. Pada bulan Maret 2005 para mantan penghuni kamp pengungsi Galang dari seluruh dunia berkumpul kembali untuk melakukan

SEMBANYANG : Seorang Ummat Budha bersembahyang di hadapan Budha Tidur di Pagodai Camp Vietnam Pulau Galang.

napak tilas hidup mereka, mengenang sahabat dan kerabat yang tidak berhasil mencapai kehidupan dan kemerdekaan sebagai manusia. Dari penjelasan Mursidi, penjaga museum itu, kunjungan hanya ramai pada hari libur. “Bisa mencapai 1.000 orang.Sedangkan pada hari biasa masih sepi,” ujarnya. Melanjutkan perjalanan mengelilingi kamp Galang 2. Sebuah papan menunjuk pada kata “Catholic Church”. Kamipun berjalan menuju arah yang ditunjuk, menyeberangi sebuah

jembatan kayu. Di kejauhan, seusai jembatan ada gerbang dengan tulisan yang terkelupas “Nha To Duc Ne Vo Nhiem” dengan tambahan Bahasa Inggris di bawahnya “Immaculate Conception Mary Church”. Gereja Maria Dikandung Tanpa Noda ini masih sangat terawat, walaupun seperti halnya semua bangunan di kamp pengungsi ini, dibangun dengan struktur kayu. Di halaman ada patung perahu dengan Bunda Maria di atasnya. (batampos/jpnn)

Tragedi Kemanusian Peradaban Asia KETIKA Indonesia dihujat dunia internasional dengan pelanggaran hak azazi manusia di Timur Leste dan Aceh, seakan dunia lupa peran Indonesia dalam menyelamatkan 250 ribu pengungsi Vietnam. Sejarah pengungsi Vietnam di Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau masih terekam jelas melalui peninggalan sejarah di Kamp Vietnam. Pulau Galang mencuat namanya sekitar tahun 1970-an. Tidak saja di Indonesia tetapi juga di dunia internasional.Adalah UNHCR (United Nation High Commission for Refugees,) atas persetujuan pemerintah pusat, saat itu masa pemerintahan Seoharto membangun perkampungan sementara untuk ribuan orang pengungsi Vietnam. Para pengungsi Vietnam itu dikenal pada waktu itu sebagai “manusia perahu”.Karena mereka

meninggalkan Vietnam dengan menggunakan perahu, hingga sampai di Galang, dan beberapa bagian negara di kawasan Asia. Dari keterangan petugas disana dan foto-foto yang masih terpampang di museum Vietnam, setiap perahu itu ada yang berpenumpang sekira 40-100 orang. Mereka terdampar di sekitar pantai Tanjung Uban, Kepulauan Natuna, Pulau Galang dan di sekitar pulaupulau kecil lainnya yang tidak berpenghuni. Pada waktu itu mereka ditemukan dan ditolong oleh patroli Angkatan Laut Indonesia dan para nelayan setempat. Peristiwa sejarah itu terjadi pertengahan tahun 1970-an setelah berakhirnya perang Vietnam yang ternyata menghadapkan dunia internasional pada masalah serius para pengungsi. Kondisi politik di Vietnam yang membuat ratusan ribu warga Vietnam harus mencari perlindungan. Pemicu utamanya adalah jatuhnya Vietnam Selatan ke tangan kekuasaan Vietnam Utara atau Vietkong, selain situasi kaostis di Kamboja. Peran Indonesia ketika itu, satusatunya negara di Asia Tenggara

yang memberikan respons yang muncul terhadap masalah kemanusian berskala internasional. “Karena letak Galang sebagai daerah strategis, maka dipilih sebagai tempat transit para pengungsi Vietnam. Sambil menunggu mereka secara administratif diproses untuk dikirim ke negara ketiga,” tutur Mursidi, kepada wartawan di museum, belum lama ini. Koran ini, yang pertama kali ke lokasi itu, tak sabar membidikkan kamera Canon, untuk mengabadikan momen tersebut. Di tempat ini kita bisa lihat penjara untuk pengungsi Vietnam yang sudah tak terawat. Penjara itu berfungsi untuk mengamankan warga Vietnam yang membuat ulah. Terdapat tiga pintu di penjara yang terbuat dari besi tersebut. Untuk lebih jauh,berdasarkan litaratur dan cerita Mursidi, UNHCR membangun kota baru di Galang untuk warga Vietnam. Semua sarana dan prasarana lengkap dan sangat memadai, seperti jalan yang teratur dan kualitas sangat baik yang menghubungkan dengan pelabuhan kecil yang digunakan sebagai lalu lintas suplai

kebutuhan hidup para pengungsi itu. “Tempat ini dikenal dengan nama Pelabuhan Karyapura,” katanya. Di sana juga terdapat restoran makanan laut, gedung pertemuan, sekolah, gereja, perumahan untuk pegawai lokal UNHCR, pagoda, rest area, camping ground, “Galang Memorial Hall”. Selain itu, jelas terlihat kubur pemakaman 500 orang meninggal di kampung Vietnam. Ternyata, warga Vietnam bukan hanya menganut komunis, ada juga yang bergama Kriten. Hal itu terlihat dari lambang kubur, di areal pemakaman yang teratur dan terawat baik. Sedangkan untuk perumahan pengungsi dan sarana gedung lainnya yang sekarang ada tampak mulai roboh. Atap-atapnya hilang entah kemana. Sedangkan dinding rumah pun sudah lepas dari bingkai rumah, yang diselimuti ilalang. “Wah pantasan dijadikan lokasi shoting uka-uka. Situasinya seram,” celetuk Sari, wartawati Rakyat Merdeka Jakarta, melihat kondisi bekas perumahan Vietnam. (batampos/jpnn)


&

show

10 Cerita Film Centurion

Lolos dari Sergapan Bangsa Picts Pemain: Dominic West, Michael Fassbender, Olga Kurylenko

TAHUN 117 Sebelum Masehi, kekaisaran Romawi telah berhasil menaklukkan banyak wilayah. Bahkan sampai Mesir dan Spanyol pun saat itu bertekuk lutut di bawah kekaisaran Romawi. Sayangnya, masih ada satu ganjalan yang belum bisa dituntaskan tentara Romawi yang gagah perkasa. Ada satu suku di Skotlandia yang masih memberontak dan tak ada pasukan Romawi yang berhasil menaklukkan suku ini. Quintus Dias (Michael Fassbender) adalah Centurion pasukan Romawi yang berhasil lolos dari sergapan pasukan bangsa Picts. Seluruh pasukan Quintus dibantai habis dan hanya Centurion ini saja yang berhasil lolos. Untungnya Quintus bertemu pasukan Romawi yang dipimpin oleh Titus Flavius Virilus (Dominic West). Titus sendiri sebenarnya ditugaskan untuk menumpas bangsa Picts dan membunuh pemimpinnya. Sayangnya misi ini juga tak berjalan dengan lancar karena tak lama kemudian pasukan Titus juga menghadapi

serangan bangsa Picts. Kali ini hanya ada enam orang saja yang berhasil selamat termasuk Quintus Dias. Kini Quintus tak lagi bisa menghindar. Ia harus memimpin lima orang bawahannya untuk menyelamatkan Titus sebelum mereka semua bisa pulang kembali ke markas pasukan. Walaupun mungkin masih tak sebanding dengan Gladiator ataupun 300 namun Centurion juga tak bisa dipandang sebelah mata. Naskah memang tipis namun sepertinya memang bukan itu tujuan Neil Marshall membuat film berlatar sejarah ini. Sebagai sebuah hiburan, Centurion tetaplah film yang menarik meski di sana-sini masih ada yang seharusnya bisa diperbaiki. Seperti sudah disebut, naskah film ini terlalu tipis. Alur kisah yang ditawarkan sangat sederhana. Masih seputar Legion kesembilan yang legendaris itu. Tak ada yang magis soal film ini. Titik pusat film ini adalah pada pertempuran sengit yang terjadi saat itu. Agaknya, meski masih berbau fiksi namun Neil tak mau menyentuh urusan sihir agar tak terlihat mengekor beberapa film lain yang sempat dibuat.

Neil cukup efektif dalam menangkap gambar. Sebagian besar pengambilan gambar dilakukan dari jarak jauh sehingga pemandangan indah Skotlandia bisa terekspos dengan baik. Sayangnya ini justru membuat para pemeran seolah tak begitu penting lagi. Neil juga tak terjebak membuat aktor dan aktris terlihat tampan dan cantik karena memang begitu seharusnya. CGI memang tak terlalu mewah namun masih dalam batas efektif untuk membuat semuanya terlihat realistis. Dari sisi akting, Michael Fassbender, Dominic West, dan Olga Kurylenko jelas tak banyak masalah tapi kalau mau jujur, yang paling menarik mungkin adalah akting Olga yang terlihat lebih baik daripada saat ia bermain sebagai Bond Girl. Chemistry antara Michael Fassbender dan Imogen Poots pun terlihat alami sementara Dominic West juga layak memerankan Virilus. (kpl/roc) Genre : Action Director : Neil Marshall Script : Neil Marshall Producer : Christian Colson, Robert Jones Distributor : Pathe

Selebritas

Pontianak Post l Minggu 19 September 2010

JAKARTA - Bulan depan bintang sinetron Shezy Idris berusia 29 tahun. Dari segi usia, putri sulung pasangan Drs Idris Priyatna dan Shierley Daisy itu sudah cukup matang untuk menikah. Apalagi, perempuan kelahiran Jakarta, 6 Oktober, tersebut sudah mempunyai gandengan. Sudah dua tahun ini penyandang nama lengkap Shilya Patrice Kirana Idris itu berpacaran dengan Widyo Prastowo alias Iyaz, keyboardist band Ecoutez. Mereka juga sudah mengantongi restu dari orang tua. Dua tahun menjalin kasih, mereka sudah saling mengenal dan melakukan penjajakan, bahkan mengenal keluarga satu sama lain. Lantas apalagi yang ditunggu” “Insya Allah tahun depan (menikah). Tinggal menunggu bulan baik saja,” ungkap kakak pesinetron Sheza Idris itu ketika ditemui di rumahnya Sabtu pekan lalu. Shezy dan Iyaz sudah mengenal sepuluh tahun lalu. Namun, baru dua tahun belakangan mereka menjalin kasih. Sebelumnya, Shezy menjalin kasih dengan pesinetron dan musisi Marsha Manopo. Namun, hubungan mereka kandas lantaran perbedaan keyakinan. Menjalin kasih dengan sesama public figure tetap membuat Shezy merasa nyaman. Walau Iyaz anggota band, Shezi tetap percaya Iyaz tidak akan berpaling ke perempuan lain. Maklum, anak band identik dengan banyaknya fans cewek yang menggilai. Dia juga menggambarkan Iyaz sebagai sosok yang romantis dan sayang kepada keluarga. “Sejauh ini, dia orangnya baik. Dan, sosok romantisnya itu lho jarang aku dapatkan,” katanya. (c7/ign)

Shezy Idris

Menikah Tahun Depan Ibunda Jacko Tuntut Promotor Konser LOS ANGELES “ Kematian raja pop Michael Jackson pada 25 Juni 2009 masih berbuntut. Ibunda penyanyi yang akrab dipanggil Jacko tersebut melayangkan tuntutan kepada promotor konser This Is It ke pengadilan tinggi Los Angeles. Katherine Jackson, ibunda Jacko, memasukkan tuntutan atas nama dirinya dan ketiga anak Jacko. Sayangnya, belum ada pernyataan resmi berapa jumlah nominal uang yang dituntut sebagai kompensasi atas insiden tersebut. Ibunda Jacko menuntut grup AEG, promotor konser, karena dianggap ikut

bertanggung jawab atas kematian putranya tersebut. “Seharusnya AEG tetap ikut memberikan perawatan medis selama latihan menjelang konser tersebut. Dan, seharusnya mengabaikan perawatan eksklusif yang dilakukan dokter Conrad Murray,” demikian salah satu poin tuntutan tersebut dikutip dari Associated Press kemarin (16/9). Murray, dokter berusia 57 tahun, memang menjadi tersangka atas kematian Jacko dengan tuduhan kelalaian yang mengakibatkan orang lain meninggal dan sempat ditahan pada Februari lalu.

Namun, kemudian dia dibebaskan dengan jaminan USD 75 ribu (Rp 672 juta). Hasil penyelidikan dan visum menunjukkan bahwa penyanyi yang memopulerkan gaya tari Moonwalk tersebut meninggal setelah diinjeksi dengan obat keras dan obat penghilang sakit, termasuk propofol. Dari pemeriksaan tersebut diketahui bahwa Jacko meminta sendiri untuk diinjeksi agar membantu dirinya bisa tidur. Keluarga mempermasalahkan mengapa Murray berani memberikan campuran obat keras yang berbahaya tersebut. Jacko meninggal ketika mempersiapkan diri untuk konser This Is It yang seharusnya dihelat 7 Juli itu. Konser batal karena sang bintang tutup usia dua pekan sebelumnya. (c2/ayi)


Pontianak Post

ANEKa

Minggu 19 September 2010

Nanan-Imam Bisa Jadi Paket Kapolri-Wakapolri Sambungan dari halaman 1

Lebih lanjut Ketua Fraksi PAN ini mengatakan, Nanan dan Imam memiliki keunggulan dan kekurangan

masing-masing. Pengalaman menjabat sebagai kapolda misalnya, Nanan memiliki kelebihan karena pernah dua kali menjabat sebagai kepala polisi di tingkat provinsi. Yakni

di Kalimantan Barat dan Sumatera Utara. Tjatur pun memuji Nanan saat menjabat sebagai Kapolda Kalbar tahun 2006 silam. Menurutnya, saat itu

Nanan sangat gencar mengkampanyekan tindakan anti korupsi kepada bawahannya. “Dia mewajibkan bawahannya memakai pin bertuliskan “saya polisi anti korupsi”,” ucap

yang dikendarai Bong Kian Fuk. Kata Ridho, mobil kijang itu menggunakan lampu jauh. Pengemudi truk sudah memberikan lampu tanda (ngedim). Pengemudi truk sempat hendak memotong kendaraan yang ada di depannya, namun dari jauh melihat kedatangan kendaraan dari lawan arah, akhirnya urung dilakukan. Lalu truk kembali ke lajur semula. Tak lama, tabrakan terjadi. “Mobil kijang menabrak ujung (depan) truk, lalu menghantam bagian kanan truk,” tegas Ridho. Ia menambahkan, dua korban yang luka-luka sudah bisa diambil keterangannya oleh pihak kepolisian. Sementara itu, Polantas Singkawang langsung terjun ke TKP. Terlihat mobil kijang ringsek. Beberapa bagian mobil itu, terpisah. Kaca-kaca berhamburan di jalan. Sementara posisi truk hingga pagi kemarin, kepalanya masih menuju arah Pontianak. Empat ban beserta safnya yang terlepas masih berada di jalan. Bodynya, berada di jalur sebelah kiri arah Pontianak. Polantas langsung mensterilkan lokasi,

mengantisipasi kemacetan. Tak sedikit warga dan penggguna jalan menyaksikan sisa-sisa peristiwa tragis ini. Kepala Badan Kesbangpolinmas Kota Singkawang, Libertus Ahie, ditemui di lokasi kejadian mengimbau para pengendara kendaraan bermotorbaikrodaduamaupun empat, bisa menahan diri. Menurut dia, kecelakaan lalu lintas diakibatkan egois dalam berkendara, kurangnya kesadaran dalam berlalu lintas, tidak bisa mengontrol emosi, kurangnya menguasai ramburambu lalu lintas. “Tak heran kecelakaan lalu lintas, makin tahun makin tinggi jumlahnya. Pikirkan keselamatan saat mengendarai kendaraan,” kata Libertus. Ia menjelaskan, kebanyakan negara maju sekarang ini memasarkan produknya ke negara berkembang seperti Indonesia. Banyak masyarakat yang tidak tahu kualitas suatu produk tersebut. “Akibatnya menggunakannyadengansemaunya,sehingga tak bisa menguasai kendaraan itu,” katanya.(ody)

kiloliter (KL). Angka itu berarti jauh di atas alokasi APBN 2010 sebesar 36.504.779 kilo liter. Estimasi itu berdasarkan hasil pembahasan DPR dengan pemerintah 16 April lalu, yang menyatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun ini bisa mencapai 5,8 persen. Berdasarkan perhitungan BPH Migas, konsumsi premium tahun ini akan meningkat 9,34 persen dari 21,2 kiloliter (KL) di tahun 2009 menjadi 23,2 juta KL. Sementara konsumsi solar akan meningkat 8,22 persen dari 12,1 juta KL menjadi 13,1 juta KL. Sedangkan konsumsi minyak tanah diprediksi justru akan menurun 17,28 persen dari realisasi konsumsi 2009 sebesar 4,5 juta KL menjadi 3,8 juta pada tahun 2010. Tubagus meminta agar melakukan beberapa persiapan terkaitpembatasanBBMsubsidi yang diharapkan segera terlaksana. Pertama, Pertamina diminta memperbanyak dispenser BBM non subsidi (Pertamax) danmengurangidispenserBBM subsidi (premium). “Terutama

di daerah elite, jalan protokol, jalan tol dan daerah yang dianggap perlu secara bertahap,” tegasnya. Selain itu, Pertamina juga diminta memisahkan jalur dispenser BBM untuk jalur sepeda motor dan mobil. Sebab, sepeda motor tetap diperbolehkan mengkonsumsi BBM bersubsidi tanpa ada pengecualian. Pihaknya juga meminta agar Pertamina meningkatkan pengawasan atas jalur distribusi BBM bersubsidi agar tidak terjadi penyalahgunaan. “Kita juga minta mereka membantu pemerintah alam sosialisasi dan kampanye penghematan BBM subsidi,” pintanya. Sementara itu, Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumsen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi meminta pemerintah bersikap tegas dengan melarang seluruh mobil pribadi menggunakan BBM bersubsidi. “Pemerintah ini nyalinya kecil, kurang berani mengambil kebijakan. Harusnya tidak perlu membuat kebijakan yang rumit, larang saja semuakendaraanpribadimem-

beli BBM subsidi,” cetusnya. Menurut dia, seluruh opsi pembatasan konsumsi BBM bersubsidi yang sedang diwacanakan pemerintah, secara teknis akan sulit diterapkan di lapangan. Tulus justru mempertanyakan keberpihakan pemerintah jika para pemilik mobil yang masuk golongan mampu masih terus mendapatkan subsidi. “Masa tarif kereta api ekonomi yang untuk rakyat kecil dinaikkan, sementara mobil pribadi masih disubsidi,” ketusnya. Tulus menilai BBM bersubsidi sebenarnya hanya layak dikonsumsi oleh transportasi umum sehingga seluruh kendaraan pribadi termasuk motor seharusnya dilarang untuk menggunakan solar dan premium. “Tapi karena pemilik motor belum tentu orang mampu dan secara politis ini juga sulit direalisasikan dalam waktu dekat, maka sebaiknya mobil pribadi dulu yang dilarang. Harusnya kendaraan umum saja yang disubsidi,” jelasnya.(wir)

becengkerame same burong kesayangannye. “Mak kaseh ye, Bah. Semoge amalibadahabahditerimadisisi Tuhan,” olok si Pendi. Duet abah udah dapat. Sekarang gileran Bunda Jubai... (Yaarab si Pendi, gaye saat lebar. Manggel emaknye pon berobah jadi Bunda...tak sadar kalau tiap ari makan cokbi; pucok ubi). Tapi, emak, emak aku sorang! Maseh mending aku panggel Bunda. Kalau aku panggel Mimi? Macam anak-anak KD dan Anang yang manggel abah ngan emaknye Pipi Mimi? Nah singkat kate, malamnye, budak-budak kampong nyerbu ke romah si Pendi. Maok belebaran.Ngeliatkawannyedatang, Pendi pon besebok. Segalegalenye die yang nyiapkan. Kue roti saguk, semprong, bunge melati, semperet, kembang goyang dan kacang bulu pon dikeluarkannye. Temasok aek kupi. Jaman Pendi dolok mane ade aek kaleng atau aek besemot macam sekarang. Tapi herannye, barok sekali tegokkopi,budak-budaktulangsongpametbalek.Barokjakjejak

ke tangga, semuenye bemuntahan. Teburai agek ape yang udah digasak saat lebaran. Ngeliat macam itu Wak Letuk langsong tekejot. Aneh, budak-budak nih, ngape pulak bise temuntahmuntah? Ape masok angen? Tadaklah, mane ade budakbudak kampong yang telat makan sampai masok angen. Belon jak waktu makan, budak tuh udah mberi sorang. Selalu kebuloran? Atau minom arak oplosan kali nih. Yang macam di tipi-tipi tu. Wak Letuk menginterogasi Pendi. “Bagos kau ngaku jak. Ape pasal kawan2 kau tu semuenye muntah-muntah macam itu..?” kate Wak Letuk sambel ngelos ikat pendingnye. Geram benar die ngeliat si Pendi betingkah macam itu. Di luar budak-budak yang habes ngirop aek kupi buatan Pendi teros muntahmuntah. Tebuncai isi perotnye keluar. “Jawab, kau apekan kopi tu? Kau oplos ke?” Bentak Wak Letuk agek. “Iye bah. Memang salah Pen-

di...kopinye Pendi campor ngan mecin.....” Kate Pendi tegagapgagap. Ndengar itu rase maok selap wak letuk. Udah tebayang berape duet yang dikeluarkan buatongkosparakorbansiPendi pegi ke puskesmas. Tapi sebenarnye ape pasal sampai Pendi bebuat macam itu? Sebenarnye sih tadak salah gak si Pendi, sebab kawankawannye gak yang ngulukkannye. Waktu die belebar ke romah Jang Belodar die kenak kerjekan. Jang Belodar nambahkan garam ke kopi budak-budak. Kerene ngerase tadak enak same bapaknyejangBelodaryangikotdudok di situ, budak2 diam jak, biarpon minom aek kopi yang asin. Same gak waktu ke romah Junai Tapai. Budak-budak dikerjekan dengan ngasik kopi se kopi-kopinye.Tadakdikasihgule samesekali! Jadi sekarang gileran aku piker si Pendi yang samesekali tadak tepiker kalau budak-budak sampai temuntah-muntah minom kopi ajaib oplosannye sorang tu. Berani cobe kopinye Pendi Juling. Bolehlah secawan, jak. (*)

Menurut Damien, ada banyak versi kejadian yang beredar soal peristiwa yang sebenarnya. Versi pertama menyebutkan jemaat HKBP sedang berjalan konvoi menuju tempat beribadah mereka di daerah Ciketing. Di perjalanan tiba-tiba ada sebuah motor yang datang langsung menyerang dan menusuk salah satu jemaat HKBP. Versi kedua, kata Damien, ketika kejadian itu jemaat HKBP diundang untuk berkumpul di masjid dengan status undangan SMS dari para masyarakat. Ternyata karena banyaknya

warga yang mudik acara pun dibatalkan. Dalam perjalanan pulang mereka bertemu sejumlah orang yang juga berkonvoi. “Lalu ada provokasi hingga insidenpenusukanterjadidanada jatuh korban,” kata Damien. Versi yang terakhir, kata dia, dalam perjalanan jemaat HKBP tiba-tiba dihadang sebuah motor yang langsung menyerang dan melakukan penusukan lalu pergi begitu saja. Kemudian kedua masa ini bersitegang dengan kelompok massa lain hingga ada yang luka-luka. (zul)

kemarin aku sempat vakum di hiburan tetapi sekarang aku sudah eksis lagi,” tukasnya. Bukan lantaran latah, namun dia mengaku keluarganya

memang banyak bergelut dengan dunia tersebut.“Aku tahu politik itu kejam, tetapi kan sekarang aku masih dalam tahap aman,” tuntasnya. (ash)

Tabrak Truk, Dua Tewas Sambungan dari halaman 1

+

rekannya Hanafi, warga Singkawang Tengah, tewas dengan kondisi menggenaskan. Saksi mata menyatakan, salah satu korban tangannya putus dan otak berhamburan. Sementara tiga penumpang Toyota Kijang Krista lainnya, selamat. Mereka langsung dilarikan ke RSUD dr Abdul Aziz Singkawang. Kejadian tepat seminggu setelah lebaran dan dua hari menjelang berakhirnya Operasi Ketupat 2010 ini membuat warga sekitar gempar. Wargayangtengahterlelaptidur, berhamburan keluar rumah setelah mendengar bunyi benturan keras. “Saya lagi tidur. Kemudian mendengar ada bunyi seperti ledakan, lalu keluar dan lihat ternyata ada tabrakan,” ujar seorang warga kepada Pontianak Post, Sabtu (18/9) pagi di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Supir truk tidak mengalami luka parah. Sementara yang tewas adalah supir Kijang, serta rekannya yang duduk di bagian

kanan jok belakang. Penumpang mobil kijang yang berada di sebelahkiri,depandanbelakang selamat. Kapolres Singkawang AKBP Tony EF Sinambela melalui Kepala Unit Laka Lantas Polres Singkawang, IPTU Ridho Tri Putranto menjelaskan kejadian bermula ketika mobil kijang datangdariarahPontianakmenuju Singkawang. Menurut saksi, tegas Ridho, pengemudi mobil kijangituterpengaruhminuman beralkohol. Mereka, kata Ridho, diketahui usai menenggak minuman di sebuah kawasan pantai di wilayah Selatan Kota Singkawang. “Di mobil (kijang) mereka masih ada barang bukti minuman beralkohol,” kata perwira dengan dua balok kuning dipundak ini. Ridho menambahkan, dari kejauhan mobil kijang tersebut sudah berjalan zig-zag menuju Kota Singkawang. Sebelumnya mobil kijang itu juga nyaris bertabrakan dengan alat berat, namun berhasil mengelak. Lalu dari arah Singkawang menuju Pontianak datang truk

BBM Mobil Dibatasi Sambungan dari halaman 1

Seandainya kuota habis, Pertamina juga diminta untuk tidak menjual BBM subsidi untuk kapal pesiar, special cargo kecuali untuk kebutuhan pokok dan kapal untuk penunjang kegiatan usaha yang “bukan” termasuk kategori usaha kecil. “Pembelian BBM subsidi untuk kapal nelayan maksimal 25 kiloliter perbulan yang diambil tiap bulan dan tidak boleh diambil sekaligus lebih dari 1 bulan,” kata dia. BPH Migas juga melarang PertaminamenjualBBMsubsidi kepadakeretaapijikadigunakan untuk keperluan mengangkut hasil kegiatan industri, pertambangan, pembangkit listrik, proyek konstruksi, peti kemas, kehutanan dan perkebunan. “Tapi kebijakan ini tidak termasuk dalam pengangkutan kereta api untuk penunjang kegiatan usaha kecil,” lanjutnya. Sebelumnya, Tubagus memperkirakan, realisasi penyaluran BBM bersubsidi pada tahun ini akan melonjak menjadi 40,1 juta

Belebaran Sambungan dari halaman 1

+

Rezeki setaon ini lancar bukan maen. Kebon langsat waresan abahnye, Letuk van Zengau akhernye laku dan segere disulap jadi mol. Nah, saat dudok beranginangin di teras romahnye, Pendi ngenangkanjamandolok,waktu kecik die belebar. Habes salat Ed, beberapebelastaonlalu,siPendi pon langsung nakek abahnye. Abahnye yang tengah asyek maenkan burong Murai Batu Medan, tekanjat waktu dikejotkan same anak sematewayangnye yang datang langsung sujod di kakinye sambel njulorkan salam. Habes salam, Pendi pon langsung nageh. “Mane rayeraye nih, Bah? Taon ini pasti naetlah bah. Masak taon lalu makpuloh, sekarang makpuloh agek?” kate Pendi maseh besarong dan bekopiah. ‘”Iyelah......ini....” kate Wak Letuk sambel nepaskan seratosan ribu ke muke Pendi. Pendi suke bukan kepalang. Padahal itu care Wak Letuk supaye tadak diganggu anaknye, saat tengah

Insiden HKBP Bermuatan Politis Sambungan dari halaman 1

Amrullah mengatakan, peraturan yang ditetapkan dua Menteri itu adalah acuan yang digunakan untuk menghindari benturan antar umat beragama. Namun implementasinya kadang tidak terlalu dimengerti oleh para kepala daerah. MUI mengindikasikan, jika aturan tentang perizinan tempat ibadah dicabut maka justru akan timbul gejolak dalam masyarakat.”Kalau aturannya dicabut, justru dikhawatirkan akan terjadi anarkisme,”

ujarnya. Hal yang sama dilontarkan koordinator GPP, Damien Dematra. Menurut dia, masyarakat harus berhati-hati terhadap upaya provokasi dan gerakan politisasi peristiwa HKBP Ciketing. Tujuannya menemui MUI kali ini adalah mencari solusi dan langkah umat ke depan agar sesuai dengan koridor. “Yang terjadi sekarang, semua pihak lalai mendengarkan suara warga asli Ciketing. Justru suara warga di sekitar tanah kosong itulah yang paling di dengar,” kata dia.

Antara Akting dan Politik Sambungan dari halaman 1

gagal. “Ya kemarin itu buat pembelajaran dan pembekalan,”tegasnya. Meski

cmyk

gagal, tahun depan Tina akan mencoba maju dalam pemilihan DPR RI. “Sepertinya aku mulai enjoy di dunia politik. Makanya beberapa bulan

11 Tjatur. “Itu lompatan yang sangat luar biasa,” imbuhnya. Memangsalahsatukekurangan Nanan lantaran dianggap gagal saat menjadi Kapolda Sumatera Utara terkait kasus meninggalnya Ketua DPRD Sumut Aziz Angkat karena kesalahan protap pengamanan. Di lain pihak, Imam dianggap relatif lebih bersih dari Nanan. Meski begitu, pengalaman menjadi seorang pemimpin di wilayah masih kalah dibanding Nanan. Imam hanya sekali menjabat sebagai seorang kapolda, yakni Kapolda Bangka Belitung. “Memang lebih salah satu dari mereka menjabat wakapolri,” ujar Tjatur. DPR lebih cenderung ke Nanan atau Imam? Tjatur hanya tersenyum. “Mereka adalah kader terbaik. Kami yakin akan memimpin lebih baik daripada yang lainnya,”

jawabnya. Mantan Gubernur Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Farouk Muhammad juga mendukung jika salah satu dari dua nama tersebut diplot sebagai wakapolri. Bahkan menurutnya, tidak terlalu masalah jika yang terpilih nantinya adalah perwira tinggi dengan angkatan yang lebih muda. “Kapolri yunior wakapolri, itu sudah biasa,” kata Farouk. Seperti diketahui, Imam merupakan lulusan Akpol tahun 1980 sedangkan Nanan adalah lulusan terbaik peraih bintang Adhy Makayasa Akpol tahun 1978. Farouk menerangkan, gesekan antar angkatan pun sudah biasa terjadi. Angkatan yang lebih senior dari angktan 1980 misalnya, menurut Farouk, mereka menginginkan kapolri dijabat perwira yang lebih se-

nior. Namun untuk angkatan yang lebih yunior dari 1980 menginginkan yang sebaliknya. Sebab, kesempatan mereka untuk mendapatkan karir semakin cepat. Karenanya, Farouk memperkirakan akan timbul kejutan saat terpilih kapolri yang baru. Tapi lama kelamaan akan berjalan normal kembali. Ketua Dewan Pengurus Komisi Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras) Usman Hamid mengatakan paket Kapolri dan Wakapolri antara Nanan dan Imam sangat tepat untuk menjaga stabilitas di internal kepolisian. “Sudah ada sejarahnya (paket Kapolri dan Wakapolri). Kapolri Hoegeng Imam Santoso dilantik bersama Wakapolri Abdul Azis oleh Presiden. Jadi bukan hal yang salah,” kata Usman.(kuh)

Habiskan 400 Kg Beras, Dimasak Sejak Subuh Sambungan dari halaman 1

pakai kompor minyak berapa lagi biayanya,” kata Atik (45). Ibu rumah tangga ini, merupakan satu dari 15 orang yang bertugas menganyam, mengisi dan memasak ketupat hingga siap dimakan. Pengayaman ketupat dilakukan sejak usai hari raya Idulfitri. Menggunakan dua buah rumah, yakni Hasan dan Ramli. Keduanya tak lain, merupakan paman Atik. “Satu orang menganyam seribu ketupat. Kita diminta membuatkan 15 ribu ketupat,” tegas Ati. Bahan baku mulai dari daun kelapa hingga beras disiapkan oleh Komasi. Daun kelapa untuk ketupat didatangkan dari Pemangkat, Sambas. “Tidak tahulah berapa pelepah, soalnya banyak sekali,” imbuh Atik. Tidak hanya perempuan, ada juga laki-laki dewasa, orangtua bahkan anak-anak sesekali membantu menganyam ketupat. Setelah jadi, anyaman ketupat itu disimpan di rumah Hasan dan Ramli. Bukan hal yang mudah, mengingat prosesnya cukup panjang. Biasanya kata Atik, sambil nonton atau sedang duduk bersantai mereka menganyam ketupat itu. Baik pagi, siang, sore maupun malam. “Ada juga yang bawa balek (pulang) ke rumah untuk menganyam,” kata Atik. Dalam sehari perorang bisa menghasilkan anyaman ketupat sebanyak 200 buah. “Kami gotongroyongmengerjakannya, saling membantulah,” terang Atik. Bahkan, ada anyaman ketupat yang harus dibuang. Karena dibuat terlalu awal, sehingga layu. Tetapi, segera dibuat lagi, setelah dilakukan perhitungan yang matang. Sejak beberapa hari setelah lebaran dianyaman, akhirnya Jum’at (17/9), pengisian beras

mulai dilakukan. Tidak sedikit beras yang dihabiskan untuk mengisi ketupat berjumlah 15 ribu buah itu. “Total beras yang digunakan adalah 400 kilogram untuk 15 ribu ketupat ini,” ungkap Atik. Bukan beras biasa yang digunakan. “Ini pakai beras kampung. Kalau pakai beras biasa, cepat berair,” kata Atik memberi alasan. Tentunya, setelah diisi ketupat-ketupat itu sudah siap untuk dimasak. Kuali besar dan kecil, sudah disiapkan. Memasaknya di halaman. Di tengah terik panas matahari. “Kuali yang digunakan untuk masak ini sebanyak 18 buah. Terdiri atas kuali besar dan kecil,” imbuh Atik, yang anaknya tengah menempuh pendidikan semester lima, di Fakultas Kehutanan Untan Pontianak. Setelah semua dipersiapkan, akhirnya memasak pun dimulai. “Kami mulai memasak tadi (Sabtu 18/9) usai sembahyang subuh,” ungkap Atik. Memasaknya, tidak seperti memasak ketupat pulut. Kalau untuk ketupat ini, jika air di dalam kuali itu kering, harus ditambah lagi. Kerjasama yang apik sesama warga ini, memberikan kemudahan dalam melakoni pekerjaan berat tersebut. Mata pedas terkena asap, sudah menjadi teman. Berjemur di tengah terik matahari, ditantang. “Memang kalau awal-awal pedas. Tapi, lama-lama sudah biasa,” kata Hasan. Tak sedikit waktu yang diperlukan. Untuk kuali ukuran besar, bisa memasak sebanyak 300 buah ketupat. “Masaknya harus tiga jam. Dia kan tidak padat. Nunggu padatnya itu lama,” terangnya. Sekitar pukul 13.30 WIB, kemarin, mereka sudah berhasil memasak sedikitnya 8000 buah. Ketupat itu akan dimakan bersama hari ini di Mess Daerah Singkawang.

+

Atik menegaskan, Sabtu malam, ketupat itu sudah selesai semua dimasak. Sambil memasak tak jarang mereka bercanda bersama. Ada juga yang sibuk menyiapkan kayu api tambahan. Ketupat yang sudah masak, digantung di bawah tenda buatan di depan rumah Hasan. Dari kejauhan terlihat ketupatketupat itu menutupi kanan kiri rumah Hasan. Hanya pintu masuk saja yang kelihatan. Dengan penuh keikhlasan mereka mengerjakan ketupat sebanyak 15 ribu buah itu. Atik mengatakan, ia dan warga lainnya juga akan turun ke Mess Daerah guna memakan ketupat-ketupat itu. “Kalau bisa sebelum dibawa ke Mess Daerah, dipawaikan dulu keliling kota,” kata Atik lalu ngakak ketawa. Tak gampang menghabiskan 15 ribu ketupat itu nantinya. Butuh banyak orang. “Kalau kami sekampung makannya pun, tak habis,” Atik bercanda lagi. Paling kuat satu orang, menurut Atik, makannya hanya lima atau enam buah ketupat. Ketupat-ketupat itu dimakan dilengkapi dengan kuah yang sudah dipersiapkan di sebuah rumah di Kampung Jawa. Jika ingin membantu memakannya, silahkan saja hari ini datang ke Mess Daerah Singkawang. Masuk Rekor MURI, bukanlah target utama dari makan ketupat bersama sebanyak 15 ribu buah, serta Tumpahan Sallok yang digelar oleh Komasi. Karena sesuatu dan lain hal, Komasi memang sengaja tidak mendatangkan MURI ke Kota Singkawang. Lebih penting, adalah nilai kebersamaan yang tercipta dari kegiatan itu. “Datang atau tidaknya MURI, tidak masalah. Karena itu bukan target utama kita,” kata Ketua Komasi Yogyakarta, Eka Juniawan. (ody /zul)

Adhyatmika, Juara Film Pendek di Amerika ..... Sambungan dari halaman 1

kompetisi video pendek tentang demokrasi yang diadakan Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS). Film pendek berjudul Democracy Is Yet to Learn itu menggambarkan kehidupan demokrasi di Indonesia yang ternyata masih dalam taraf belajar. Meski berdurasi pendek, Adhyatmika mampu menyampaikan pesan dan kritiknya dengan baik. “Emang sejak awal saya ingin membuat film satire yang menjadi potret sosial tanah air,” ujar Adhyatmika ketika dihubungi dari Jakarta Kamis (16/9). Mulai 5 September lalu, putra pasangan penerbit buku Pandu Ganesa dan pramugari Kusuma Ernayani itu berada di Negeri Paman Sam untuk menerima penghargaan dari pemerintah AS. Malam penghargaan dilangsungkan pada 10 Oktober. Selama dua minggu, Adhyatmika bersama karyanya tur keliling AS untuk presentasi di forum-forum kajian demokrasi. “Saya benar-benar tidak menyangka bisa sampai sejauh ini,” tuturnya. Selain Adhyatmika, pemenang lain yang berasal dari Iran, Spanyol, Kolombia, Nepal, dan Etiopia memperoleh biaya perjalanan penuh ke Washington DC, Hollywood, dan New York. Di New York dan Hollywood, para pemenang mengunjungi lokasi pembuatan film/TV, bertemu dengan sutradara, teknisi film, agen pencari bakat profesional, dan ahli media. Kemudian, di Washington DC para pemenang akan bertemu dengan penggiat demokrasi, kalangan media, serta pejabat pemerintah AS. Penggemar film karya Steven Spielberg itu mengisahkan, film pendeknya tersebut dibuat dalam waktu cukup singkat pada Januari 2010. Lulusan Puttnam School of Film, Lasalle College

of The Arts, Singapura, itu menyatakan tidak menyangka bisa memenangi lomba film pendek tentang demokrasi tersebut. Sebab, pada awalnya, dia dan teman-temannya hanya ingin berekspresi tentang keresahan terhadap kondisi pemerintahan di Indonesia yang karut-marut. Adhyatmika membutuhkan waktu dua minggu untuk merancang skenario dan mengumpulkan sepuluh karakter dalam video itu. Pengambilan gambarnya dilakukan di salah satu ruang kelas SMPN Tangerang Selatan 05 yang berlokasi tak jauhdarirumahnya.“Sayaminta izin ke kepala sekolah untuk tugas kuliah dan alhamdulillah dipermudah. Padahal, untuk lomba,” ujarnya, lantas tertawa. Dibantu sejumlah teman dekat, Adhyatmika mengumpulkan orang-orang yang bersedia menjadi pemain dalam film pendek tersebut. Mereka bersedia jadi “bintang film” tanpa bayaran karena memiliki visi yang sama tentang kondisi politik dalam negeri. Apalagi, ketika film itu dibuat, kasus Century sedang mencuat ke permukaan. Untuk membuat film itu, Adhyatmika hanya membutuhkan dana Rp1,8 juta. Menurut dia, biaya yang paling besar digunakan untuk membuat kostum. Dia harus menjahit sendiri kostum anggota polisi dan seragam murid SD yang berukuran orang dewasa. Yang mengesankan, kamera yang digunakan untuk membuat film pendek tersebut adalah kamera yang biasa dipakai untuk syuting pernikahan dan hajatan. “Kebetulan saat itu sedang tidak ada job,” tutur alumnus SMUN Pembangunan Jaya, Bintaro, itu. Bersama tim yang berjumlah 16 orang dan sebagian besar merangkap pemain, Adhyatmika menyusun adegan dan menuntaskannya dalam waktu satu hari saja. “Editing-nya juga cuma seminggu,” kata dia.

Setelah pembuatan film tuntas, kompetisi pun dimulai. Adhyatmika mendaftarkan karya video tersebut kepada panitia dan di-posting di situs YouTube. Pada saat penjurian yang berlangsunglimabulan,videokarya Adhyatmika mampu masuk dalam tiga besar di wilayah Asia Tenggara.Selanjutnya,tigavideo itu lolos ke tahap kedua yang disaring di AS dengan juri para pakarmedia,dosen,aktivisLSM, produser film, dan wakil Deplu AS. “Waktu itu, saya masuk menjadi semifinalis,” lanjutnya. Ketika memasuki tahap voting online, berbekal status semifinalis, dia pun mempromosikan video tersebut di sejumah situs pertemanan populer di Indonesia, mulai Facebook,Twitter,sampaiforum kaskus. Beruntung, hingga akhir masa voting, karyanya mampu mengantongi sedikitnya 6 ribu dukungan. Mimpi memenangkan kompetisi film pendek kelas dunia pun sudah di depan mata. “Semua karena Allah, nggak ada yang lain,” ujarnya. Kebanggaan yang tiada tara dirasakannya ketika menerima trofi dan pujian langsung dari Menlu AS Hillary Clinton. Dia dan lima pemenang lain pun berkesempatan berbincangbincang dengan istri mantan Presiden AS Bill Clinton itu selama setengah jam. Hillary, kata Adhyatmika, memujinya karena menjadi pemenang termuda dan mengapresiasi karya yang sangat otentik tersebut. Film pendek karya Adhyatmika kemudian diputar dalam forum PBB dan disaksikan puluhan duta besar dan perwakilan khusus dari negara-negara anggota perserikatan bangsa-bangsa tersebut. Setelah presentasi, sejumah hadirin menyalaminya dan mengatakan bahwa pesan satiredalamfilmitusangatlugas. “Beberapabahkanmengatakan, hal serupa dalam adegan film sayaituterjadidinegaramereka,” ujarnya.(ari)

+


Pontianak Post Minggu 19 september 2010

12

Tanggal 1 September kemarin, Polwan berulang tahun ke-62. Dalam perjalanan usianya yang cukup panjang, Polwan sudah banyak memberi warna dan kontribusi bagi Polri. Bukan sekedar pelengkap dan penghias saja diantara Polisi laki-laki (Polki), tapi lebih dari itu, dibalik kelembutan mereka melayani masyarakat, ada ketangguhan yang patut diacungi jempol. Meski berada ditengah kerasnya kerja kepolisian, namun mereka tetaplah srikandi-srikandi yang punya prinsip, urusan dinas jalan dan rumah tangga juga harus terjaga. Oleh : Mella Danisari

Kelembutan Dibalik Ketangguhan

Apakah menjadi polwan adalah cita-cita Anda? Yanti : Benar sekali, cita-cita saya adalah polwan. Sejak SMP melihat polwan memberi ceramah di sekolah, hati saya sudah kepincut dengan profesi ini. Orang tua tak setuju karena dulu yang jadi polwan sangatlah langka. Tapi saya juga bersikeras bahwa setamat SMA, saya tidak mau kuliah dan tidak mau kerja, kecuali diperbolehkan menjadi polwan. Akhirnya ortu menyerah pada keinginan kuat saya. Dan Alhamdulillah sudah 28 tahun saya menjadi polwan dan semua berjalan lancar. Mutia : Sejak kecil saya suka lihat sosok polwan yang gagah dan sigap. Saya membayangkan, bisa tidak saya menjadi mereka? Dan kebetulan karena sejak sekolah saya suka olahraga, ikut kegiatan pramuka dan PKS, jalan saya menjadi polwan seakan dimudahkan. Erma : Sejak kecil saya sudah tanamkan dalam hati bila kelak saya harus menjadi polwan. Tertarik saja melihat perempuan berseragam polisi dengan tubuh proposional, keren keliatannya. Apalagi keluarga mendukung cita-cita saya. Begitu tamat SMA, saya mendaftar dan diterima. Intan : Berbeda dengan rekan lainnya, sebenarnya saya mendaftar polwan dengan tujuan ingin mencari pekerjaan. Bukannya iseng yaa, tapi saat itu begitu lulus kuliah pas kebetulan ada pembukaan polwan dan saya coba mendaftar. Setelah melalui serangkaian seleksi, saya dinyatakan lulus. Dan setelah terjun ke profesi ini, ternyata saya sungguh menyenanginya. Bagaimana tanggapan Anda tentang adanya anggapan polwan hanya sebagai penghias diantara para polisi laki-laki? Yanti : Kemampuan polwan sama dengan polki loh. Perbedaan gender bukan lagi jadi soal, baik dalam proses seleksi, pendidikan maupun karir. Dulunya, saya digembleng

ala militer oleh ABRI. Kerasnya sama dengan apa yang didapatkan polki, bedanya hanya saat tidur dan mandi saja. Begitupun dengan pelaksanaan tugas, tidak ada pembedaan. Mutia : Memang sekarang ini personil polwan jarang yang bertugas di lapangan, karena lebih banyak di staf. Tapi bukan berarti kami tak bisa melakukan apa yang dilakukan oleh polki. Kami dididik dan punya naluri yang sama. Kalau sudah tugas memanggil, polwan juga siap untuk turun. Intinya, ikhlas dalam setiap tugas, Insya Allah akan ringan menjalaninya. Erma : Menurut saya, pendidikan polwan jauh lebih keras karena kami dididik oleh polki, pun Pembina polwan juga keras. Kalau bicara kemampuan, polwan juga tak kalah saing dengan laki-lakinya. Polwan sudah bisa menunjukkan profesionalisme di bidangnya dengan menduduki jabatan strategis seperti Kapolda dan Kapolres. Untuk daerah luar Kalimantan, polwan jauh lebih eksis. Jadi tak usah diragukan lagi kemampuannya dengan polki. Intan : Mungkin masyarakat tidak tahu kalau polwan pun sebenarnya punya beban kerja yang sama. Bukan berarti kami perempuan, lalu kami tak bisa melakukan kerja yang sama seperti polki. Ukuran keberhasilan masyarakat itu biasanya kalau sudah melihat jadi pimpinan, tapi ini khan organisasi, tidak terletak pada keberhasilan satu orang. Banyak kok polwan senior yang mengisi jabatan membanggakan yang disertai karir cemerlang. Apa kelebihan polwan dibandingkan polki? Yanti : Banyak polwan yang ditempatkan di bagian administrasi karena sudah dibuktikan keuletan, kerapian dan ketelitiannya. Selain itu, kami juga lebih sabar dan luwes dalam menghadapi masyarakat. Mutia : Kalau saya melihatnya polwan itu lebih bisa dekat ke ma­

syarakat. Pertama mungkin karena dia perempuan, menyampaikan sesuatu dengan perasaan. Kalau dengan polki (maaf ) mungkin agak tegang, tapi dengan polwan, kami bisa jauh lebih bersahabat. Erma : Polwan banyak juga berada di staf karena mereka lebih betah bekerja di ruangan. Pastinya juga lebih sabar dan ngemong ke masyarakat. Tak heranlah kalo RPK yang dikhususkan untuk perempuan dan anak korban kekerasan, diawaki oleh para polwan seperti kami. Intan : Melihat dari kinerja, pol­ wan itu lebih teliti, berhadapan masyarakat lebih empati - apalagi bila itu menyangkut suatu masalah. Meski begitu, semua tugas yang dilakukan harus berdasarkan amanah dan prosedural sehingga menciptakan profesionalitas. Sepertinya Anda sudah benarbenar total dengan profesi ini, seberapa menyenangkankah itu? Apa pengalaman paling berkesan selama menjadi polwan ? Yanti : Dukanya pekerjaan ini jarang, justru banyak sukanya. Saya benar-benar menikmati profesi ini karena memang ini adalah pilihan saya sejak kecil. Saya punya banyak teman dari seluruh Indonesia. Saya pun pernah bertugas sebagai Kasat Sabhara di Polres Barito Selatan di Buntok – mengikuti tugas suami yang Angkatan Darat. Mulai dari tukang becak, ojek hingga pedagang sayur, semua kenal dengan saya. Mungkin karena saat itu tahun 1995, hanya saya satu-satunya polwan di daerah terpencil itu. Itulah pengalaman yang paling berkesan, karena punya anak buah lebih tua yang saya anggap seperti ortu sendiri. Sebaliknya saat menjabat Kabagmin, saya menerima anggota remaja dari pengiriman seluruh Indonesia, dengan beragam suku dan bermacam-macam tingkah laku. Saya harus bertindak sebagai teman, kakak dan juga komandan. Mutia : Sukanya selain karena kenal banyak orang, juga dekat ke masyarakat. Teman-teman anak sering request agar saya datang ke sekolah mereka, hanya untuk

Suryanti (51 th) * Biro Personil Polda Kalbar * Masa kerja : 29 tahun

salaman dan berfoto-foto. Begitupun kalau tiap pagi saya berjaga di pinggir jalan, saya kerap tuh dipanggilin oleh mereka. Menyenangkan sekali dengan menjadi polwan, anak-anak bisa bersahabat dengan saya. Seperti saya dulu, mereka yang kini gantian menyukai sosok seorang polisi berseragam seperti saya hehe‌ Kalau bicara dukanya, paling hanya waktu untuk keluarga yang berkurang. Tapi saya tetap berusaha semaksimal mungkin selalu ada bersama mereka, tanpa mengesampingkan tugas sebagai polisi. Erma : Saya enjoy menjalani kerjaan ini karena saya menyukainya. Kalaupun ada protes dari anak karena waktu saya lebih banyak ke kerjaan, saya pikir itu wajar sajalah ya. Mereka ingin selalu dekat ibunya. Tapi hal ini juga bisa teratasi, bukan masalah besar. Lebih senanglah jadi polwan karena saya banyak berhubungan dengan masyarakat. Saat bertugas di Ruang Pelayanan Khusus, saya senang kalau bisa membantu anakanak ataupun perempuan korban kekerasan mengeluarkan unek-unek mereka yang selama ini dipendam karena trauma misalnya. Saya berusaha untuk menyimak, mendengarkan dan memposisikan diri sebagai mereka. Intan : Banyak hal menyenangkan yang saya dapat, antara lain menambah pengalaman, bisa mengikuti pendidikan dan bertemu banyak orang. Kalau bukan jadi polwan, belum tentu saya bisa dapat pengalaman sebanyak ini. Pengalaman paling berkesan saya adalah ketika terpilih sebagai satusatunya polwan dari Polda Kalbar yang dikirim ke Aceh pasca tsunami. Waktu itu saya diperbantukan oleh Dinas Sosial sebagai relawan. Diluar kedinasan, saya melihat pengalaman pribadi yang begitu mengundang simpati ketika terjun ke Aceh dan melihat daerah itu porak poranda karena musibah. Pernahkah ada yang kecele dengan penampilan Anda sehari-hari diluar sebagai polwan? Bagaimana Anda merawat kecantikan agar tetap tampil prima?

Mutia Teny (34 th) * Dit Lantas Polda Kalbar * Masa kerja : 15 tahun

Yanti : Sebenarnya sehari-hari diluar jam dinas, saya mengenakan busana muslimah. Kalau urusan dinas, saya berseragam. Tapi begitu selesai, saya langsung berbusana tertutup dengan kerudung. Menerima tamu di rumah pun, saya tetap berbusana muslimah. Sebenarnya kalau diperbolehkan, saya mau saja berjilbab saat ngantor. Sayangnya kebijakan polwan berjilbab itu baru ada di Aceh, daerah lain belum ada. Kalau untuk penampilan, meski sudah 50 tahun, sebulan sekali saya rutin ke salon. Bukan semata menjaga penampilan karena seorang polwan, tapi juga untuk suami khan. Polwan kalau tampil jelek dan tak rapi, pastinya di mata masyarakat juga enggak bagus. Mutia : Iya sih kadang ada juga yang suka kecele dengan penampilan saya. Di kantor saja saya pakai seragam, tapi kalau diluaran, saya senang pakai busana casual dan yang feminim seperti dress begitu. Kami polwan tetap polwan, ya wanita tetap wanita juga yang suka berdandan dan tampil cantik. Kalau ada waktu luang, saya sempatkan ke salon untuk menghilangkan stress. Erma : Saat di kantor, saya tidak memakai seragam polisi. Karena saya khan tugasnya di Sat Reskrim, jadi berpakaian preman, bebas rapi menyesuaikan saja. Ini dilakukan agar tidak menimbulkan kesan takut dan terkesan angker, terutama saat berhubungan dengan perempuan dan anak-anak. Jadi meski polwan identik dengan gagah, tapi tetap bisa tampil cantik dan gaul. Karena keseharian kita ini berhubungan dengan banyak orang. Intan : Polwan wanita juga, yang suka ke salon dan belanja. Untuk penampilan, saya selalu menjaganya dengan ikut olahraga. Apalagi setiap Jumat di Polda wajib berolahraga. Sesekali pergi ke salon. Biasanya memang ada yang bilang, kok beda antara tampilan di kantor dan diluar? Saat ke kantor gagah, tapi begitu ketemu di mal, saya biasa pakai jeans dan dress. Seperti bukan polwan, begitu kata mereka yang melihat penampilan saya diluar jam dinas.**

Erma Eta Mareta (37 th) * Dit Reskrim Polda Kalbar * Masa kerja : 19 tahun

Marintan T Simajuntak (36 th) * Dit Intelkam Polda Kalbar * Masa kerja : 10 tahun


LFP

Pontianak Post l Minggu 19 September 2010

Soccer

KORAN

cmyk

2 13

Perkiraan Pemain Man United (4-4-2) : 1-Van der Sar (g), 22-O”Shea, 5-Ferdinand, 15-Vidic, 3-Evra, 17-Nani, 24-Fletcher, 18-Scholes, 13-Park, 9-Berbatov, 10-Rooney Pelatih: Sir Alex Ferguson Kostum Tim : Merah - Putih Kostum Kiper : Kuning - Kuning

Joe Cole

Bantah Ingin Boyong Cole +

JOE Cole mendapat sorotan dalam bentrok Manchester United versus Liverpool. Itu karena Cole kabarnya sempat diperebutkan kedua klub setelah kontraknya di Chelsea habis akhir musim lalu. Tapi, pelatih United Sir Alex Ferguson memiliki fakta lain. Fergie “ sapaan akrab Ferguson “ mengaku dirinya berniat memboyong Cole ke Old Trafford. Cole yang juga ditaksir Arsenal dan Tottenham Hotspur akhirnya memilih Liverpool sebagai klub ketiganya di Premier League setelah membela West Ham United di awal karirnya. “Kami memang didekati agen Jole Cole. Tapi, kami tidak merespons karena sangat sulit bagi kami untuk terlibat dalam perburuannya,” kata Fergie dalam sesi konferensi pers di Carrington (markas latihan United) seperti dilansir Manchester Evening News. Alasan utama Ferguson mengabaikan Cole karena terbentur dengan kebijakan United yang memprioritaskan rekrutmen pemain muda bertalenta. Itulah sebabnya pemain gres Setan Merah “ sebutan United “ musim ini adalah Javier “Chicharito” Hernandez yang masih 22 tahun serta Chris Smalling dan Bebe yang sama-sama 20 tahun. Selain itu, Fergie bukan tipikal pelatih yang tertarik dengan pemain dari klub rival. Kalaupun dia mencomot Michael Owen yang pernah menjadi bagian penting Liverpool, Fergie punya alasan. “Michael (Owen) adalah pemain bebas ketika saya merekrutnya tahun lalu.(dns)

Tunggu Vonis Tim Medis

+

SERGIO Aguero yang menderita cedera hamstring kala melawan Athletic Bilbao pekan lalu, sejatinya dijadwalkan bisa tampil dini hari nanti WIB. Namun, asa itu sepertinya kian menjauh. Sebab, tim medis belum memberikan lampu hijau. Berdasarkan laporan AS, Aguero akan menjalani tes kesehatan terakhir pada Sabtu malam waktu setempat, atau dini hari tadi WIB. Dari tes itu akan diketahui kesiapan fi­ siknya untuk diterjunkSergio Aguero an dalam laga krusial melawan Blaugrana (julukan Barcelona). “Dokter mungkin saja memberikan lampu hijau setelah pemeriksaan itu. Tapi, saya tetap tidak akan menurunkannya selama 90 menit penuh,” kata Quique Sanchez-Flores, pelatih Atletico sebagaimana dilansir Marca. “Paling banter, dia hanya akan tampil selama satu jam,” imbuhnya. Mendengar titah sang entrenador, pemain yang akrab disapa Kun itu pun hanya bisa pasrah. Sebab, kalaupun tidak mendapat izin bermain, dia akan memilih menuruti saran tim medis. Menurut dia, menjamu Barcelona bukanlah satu-satunya laga penting Atletico, dan dia tak ingin memaksakan diri. “Bisa main saat melawan Barcelona akan sangat menyenangkan. Tapi kalau memang belum boleh main, saya mau menunggu. Setelah laga ini, masih banyak pertandingan penting, misalnya di Europa League,” papar Aguero. “Saya harus fit untuk setiap laga Atleti (sebutan Atletico, Red),” lanjut dia. “Jika harus bermain selama 60 menit pun tidak masalah. Cedera ini telah menghalangi saya menjalani latihan selama sepekan penuh. Tapi saya akan mencoba. Saya akan mendengarkan apa kata dokter, karena dia bosnya,” canda penyerang timnas Argentina berusia 22 tahun tersebut.(na/bas)

cmyk

Liverpool (4-4-1-1): 25-Reina (g), 2-Johnson, 23-Carragher, 37-Skrtel, 5-Agger; 10-Joe Cole, 28-Poulsen, 4-Meireles, 14-Jovanovic, 8-Gerrard, 9-Torres Pelatih: Rafael Benitez Kostum Tim : Hitam - Hitam Kostum Kiper : Hijau “ Hijau Stadion : Old Trafford, Manchester Wasit : Howard Webb Di Atas Kertas Dalam 20 pertemuan terakhir, hanya sekali yang berakhir seri. Manchester United memenangi 12 dari 13 laga home terakhirnya di Premier League. Di sisi lain, Liverpool hanya meraih sekali kemenangan dari 11 away terakhir di liga domestik.

+

Bursa Asian Handicap Man United v Liverpool 0 : 3/4 5 Bentrok Terakhir (Premier League) 21-3-2010 Man United v Liverpool 2-1 25-10-2009 Live rpool v Man United 2-0 14-3-2009 Man United v Liverpool 1-4 13-9-2008 Liverpool v Man United 2-1 23-3-2008 Man United v Liverpool 3-0

Fernando Torres

Wayne Rooney

(Liverpool)

(Manchester United)

Man. United v Liverpool

LAWAN SEPADAN

MANCHESTER - Manchester United menghadapi tantangan berat untuk bisa bersaing dengan Chelsea dan Arsenal di papan atas Premier League musim ini. Di saat Chelsea dan Arsenal hanya menghadapi lawan-lawan relatif ringan pekan ini, United justru bersua musuh bebuyutannya, Liverpool. Laga di Old Trafford itu (siaran langsung Global TV mulai pukul 19.00 WIB) kembali menguak perseteruan klasik antara dua tim tersukses di daratan Inggris itu. United dan Liverpool sama-sama mengoleksi 18 trofi juara di kompetisi level tertinggi Liga Inggris. Bagi United, bentrok melawan Liverpool tidak datang di momen tepat. Itu karena Setan Merah “ sebutan United - tengah dalam tren menurun setelah hanya bermain imbang di dua laga terakhirnya. Setelah ditahan 3-3 Everton pekan lalu (11/9), United hanya bermain

kacamata (0-0) kontra Glasgow Rangers United saat ini Dimitar Berbatov. di Liga Champions (14/9). “Laga kami (United versus Liverpool) Tapi, dimata defender United Rio masif bagi masing-masing. Saya sangat Ferdinand, laga menghadapi Liverpool yakin mereka tidak akan datang ke Old justru yang dibutuhkan timnya Trafford hanya untuk menahan saat ini. “Lawan tim-tim sepaimbang kami,” tutur gelandang dan seperti mereka (Liverpool) United Darren Fletcher di Socselalu memotivasi spirit dan kecernet. “Jadi, siapapun pemain percayaan diri pemain. Itu sekayang diturunkan, laga akan te­ ligus mengurangi tekanan kami,” LANGSUNG tap berjalan menarik,” tambah ungkapnya kepada The Sun. kapten timnas Skotlandia. Global TV “Liverpool merupakan salah Pukul Dari kubu tamu, Liverpool bakal 19.00 WIB satu rival berat kami. Jadi, menturun dengan kekuatan penuh setegalahkan mereka sama halnya mengu- lah Joe Cole kembali dari skors tiga laga. Dua rangi persaingan,” tambah Ferdinand kekuatan utama Liverpool, Steven Gerrard yang belum sekalipun turun di Premier dan Fernando Torres, juga dalam kondisi League musim ini. Dalam laga malam fresh setelah diistirahatkan saat The Reds “ nanti, United akan memainkan beberapa sebutan Liverpool “ menghajar Steau Buchapemain utamanya yang sengaja disimpan rest 4-1 di ajang Europa League (16/9). saat melawan Rangers. Yakni dari Edwin “Saya kecewa absen panjang dan ba­ van der Sar, Nemanja Vidic, Patrice Evra, nyak dihinggapi rasa frustrasi karena Paul Scholes, Nani, hingga top scorer itu hampir sebulan lamanya. Kini, saya

senang bisa kembali. Saya makin senang karena lawan Liverpool adalah Manchester United,” papar Joe Cole, gelandang serang Liverpool, di Daily Telegraph. Cole pernah lama berkostum Chelsea (2003-2010). Tapi, pemain 28 tahun itu menilai laga Liverpool versus United lebih besar dan bersejarah dibandingkan Chelsea kontra United. “Siapapun pemain pasti ingin terlibat dalam laga ini, tak terkecuali saya,” jelas pemain yang mencetak gol pertamanya bagi Liverpool saat melawan Steaua itu. Cole sekaligus menyimpan memori indah dalam penampilan terakhirnya di Old Trafford. Pada 3 April lalu, Cole mencetak gol pembuka Chelsea saat mempermalukan United 2-1. Gol ayah satu anak itu tercipta cukup indah melalui back heel deflection. “Saya suka Old Trafford karena saya selalu punya kenangan bagus di sana,” tutur Cole.(dns)

aTLETICO mADRID v Barcelona

Misi Hapus Kutukan

David Villa (Barcelona)

MADRID - Jika ada yang menyebut Barca pulang dengan kemenangan. bahwa tantangan terberat Barce- Sisanya, mereka selalu kalah. Bahkan lona adalah melawat ke kandang rival ketika mencapai puncak kedigjayaan musim lalu, Atletico menjadi abadinya Real Madrid, harus satu-satunya klub yang mamcepat-cepat meralat pernyapu mengalahkan Barca. tannya. Sebab faktanya, buKekhawatiran Barca mu­ kan kunjungan ke Santiago sim ini juga meningkat drastis. Bernabeu yang membuat Penyebabnya, Atletico sedang penggawa Barcelona harapdalam form yang jauh lebih harap cemas. Lima musim LFP baik daripada musim lalu. terakhir ini mereka selalu LANGSUNG Mereka tampil cukup stabil, khawatir setiap kali berkunTv One jung ke Vicente Calderon, Pukul 00.00 WIB dan mampu memuncaki kla­ semen sementara. kandang Atletico Madrid. ItuKekalahan dari Aris Salonika di lah agenda yang menanti Lionel Messi dkk dini hari nanti (siaran langsung ajang Europa League Kamis malam lalu juga menjadi berkah. Sebab, tvOne pukul 00.00 WIB). Ya, setidaknya lima musim terakh- pelatih Quique Sanchez Flores se­ ir, Barca”sebutan Barcelona”hampir ngaja menyimpan pilar-pilar ter­ selalu apes di kandang Atletico. Dari baiknya seperti Jose Antonio Reyes lima pertemuan, tercatat hanya sekali dan Paulo Assuncao. Kini, dia bisa menurunkan pemain-pemain ter­ sebut, plus Sergio Aguero yang ka­ barnya sudah pulih dari cedera. “Kunjungan ke (Vicente) Calderon akan menjadi tes yang bagus untuk perjalanan kami musim ini. Kami melawan salah satu tim terbaik di Eropa, dan bahkan di dunia,” aku Josep Guardiola, entrenador Barcelona, sebagaimana dilansir Bleacher Report. “Kadang pertandingan di sana berlangsung gila. Saya bisa mengingat ketika mereka (penggawa Atletico) mampu mencetak dua gol dalam lima menit,” timpal Andres Iniesta, gelandang Barca, kepada Sport. Iniesta kemudian membeberkan kesalahan yang kerap dibuat timnya setiap kali berlaga di Vicente Calderon. Menurutnya, mereka terlalu gampang terbawa gaya permainan tuan rumah. Padahal, itu sangat berisiko, mengingat mereka punya ujung tombak Die­go Forlan yang sangat jeli memanfaatkan setiap peluang. “Kuncinya, kami harus mencoba memainkan gaya sepak bola kami sendiri. Kami harus super fokus. Kami tidak bisa memberikan peluang kepada mereka, terutama di depan gawang kami,” papar Iniesta. “Tanpa konsentrasi tinggi, kami bisa gagal mematahkan kutukan Calderon,” imbuh gelandang 26 tahun tersebut.

Blaugrana”sebutan lain Bar­ce­ lona”sendiri sejatinya berada dalam form yang meyakinkan. Mereka telah melupakan kekalahan pahit di tangan klub promosi Hercules pekan lalu, dan bangkit dengan membantai Panathinaikos 5-1 di ajang Liga Champions. Dalam laga itu, Messi kembali jadi bintang dengan mendonasikan dua gol. Namun, fakta itu tidak menakutkan kubu Atletico. Mereka cukup yakin bisa mengulang sukses musim lalu. Namun, Flores wajib berhati-hati. Musim lalu, mereka menang lantaran bisa mengoptimalkan serangan balik. Plus, Barca tidak diperkuat enam defender kuncinya. Dini hari nanti tugas mereka tidak akan semudah itu, mengingat Barca bakal tampil dengan kekuatan terbaiknya.(na) Perkiraan Pemain Atletico Madrid (4-4-2) : 13-De Gea (g), 21-Perea, 15-Godin, 18-Dominguez, 3-Lopez, 19-Reyes, 8-Raul Garcia, 12-Assuncao, 20-Simao, 7-Forlan, 10-Aguero Pelatih : Quique Sanchez Flores Kostum: Merah Setrip Putih Celana : Biru Barcelona (4-3-3) : 1-Valdez (g), 2-Dani Alves, 3-Pique, 5-Puyol, 19-Maxwell, 6-Xavi, 16-Busquets, 8-Iniesta, 10-Messi, 7-Villa, 17-Pedro Pelatih : Josep Guardiola Kostum : Hijau Celana : Hitam Stadion : Vicente Calderon (Madrid) Head to head 14/02/10 Atl Madrid v Barcelona 19/09/09 Barcelona v Atl Madrid 01/03/09 Atl. Madrid v Barcelona 04/10/08 Barcelona v Atl. Madrid 01/03/08 Atl. Madrid v Barcelona

2-1 5-2 4-3 6-1 4-2

Di atas kertas Atletico Madrid benar-benar harus diwaspadai jika tampil di hadapan publiknya sendiri. Dalam lima musim terakhir, mereka hanya sekali menyerah kepada Barcelona di Vicente Calderon, yakni pada Mei 2007. Sisanya, mereka selalu sukses memetik angka penuh. Bursa Asian Handicap 3/4 : 0

+


cmyk

ALL SPORT

14

Pontianak Post

VOLI PANTAI

Minggu 19 September 2010

LPI Disambut Positif Konsep Menjanjikan, Siap Kick Off Oktober

Andy Ardiansyah (Kiri) dan Koko

Telat Pelatnas Demi Main di Sidoarjo +

Pepatah mengatakan jangan sampai kacang lupa kulitnya. Peribahasa itu rupanya tertanam dalam dibenak pebolavoli pantai nasional Andy Ardiansyah. Ya, meski kini telah berstatus pemain Merah Putih di Jakarta, Andy tetap merasa Jatim dan lapangan voli pantai Sidoarjo adalah rumahnya. Kamis (16/9) lalu, peraih medali emas voli pantai SEA Games 2009/Laos itu menyempatkan bermain voli pantai di Sidoarjo.”Seharusnya hari ini saya udah di Jakarta dan pelatnas lagi. Tapi ijin sehari karena pengen main disini,” kata Andy lantas tertawa. Pria berusia 32 tahun itu mengaku rindu untuk bermain bersama atlet-atlet Jatim. Bagi Andy, Chandra Kurniawan dkk sudah seperti adiknya sendiri. Bahkan mantan pegawai PDAM Sidoarjo itu merasa kesuksesannya meraih berbagai kejuaraan internasional, dimulai dari lapangan voli pantai Jalan Pahlawan Sidoarjo itu.”Tahun 1998, saya mulai diarahkan Pak Slamet (Slamet Mulyanto, pembina voli pantai PB PBVSI) kesini dan berlatih,” kenang suami Kulai Vermilia itu. (dra)

SOFBOL

Tak Berangkat, Sanksi Menanti JAKARTA -- Para pengurus PB Perbasasi memendam kekecewaan mendalam setelah sofbol dinyatakan tidak diberangkatkan ke Asian Games XVI/2010. Kepastian itu adalah kesepakatan yang muncul dalam pertemuan antara pihak Kemenpora, Komite Olimpiade Indonesia (KOI), dan Program Indonesia Emas (Prima) di Kantor Kemenpora, Kamis (17/9) lalu. “Terus terang, saya shock. Tidak percaya rasanya kami tidak jadi berangkat ke Asian Games,” papar Ketua Umum PB Perbasasi Gugun Yudinar, saat ditemui di Plaza fX, Jakarta, kemarin (18/9). Sebelum dia membaca di surat kabar kemarin pagi dan ditelepon Ketua Umum KOI Rita Subowo yang menjelaskan soal keputusan itu, dia masih merasa yakin tim sofbol wanita akan menjadi salah satu wakil Indonesia pada multieven yang digelar di Guangzhou, 12-27 November itu. Itu karena, dia sudah beberapa kali bertemu dengan satuan pelaksana Prima dan KOI untuk memaparkan prospek tim sofbol wanita pada Asian Games nanti. Dia berpikir, dengan adanya pertemuan dengan lembaga itu, di Kemenpora, hanya akan menyelesaikan masalah administrasi semata. Gugun menuturkan, mereka merasa berhak tampil di Asian Games, karena mereka sukses menduduki urutan kelima dalam fase kualifikasi. Dan, sepanjang sejarah sofbol sejak 49 tahun itu, itulah pertama kali Indonesia mampu meraih tiket tampil di Asian Games. (nar)

+

Dokumen

SIAP TAMPIL: Tim Persija siap tampil di Liga Primer Indonesia

Khusnul Yuli dan Jefri Dwi Hadi

Rela Lepas Karir PNS BANYAK orang mendambakan pekerjaan sebagai pegawai negeri sipil (PNS). Tapi tidak bagi Khusnul Yuli Kurniawan dan Jefri Dwi Hadi. Kedua pemain yang musim lalu membela Persik Kediri tersebut rela melepas kesempatannya berkarir sebagai PNS dan memilih untuk bergabung bersama tim lain. Khusnul berlabuh di Persebaya, sementara Jefry mencoba mengadu nasib bersama Deltras. Usut punya usut, ternyata Khusnul dan Jefri belum resmi diangkat sebagai PNS. Pemain kelahiran 13 Juli 1978 itu menyatakan bahwa sebelumnya dia hanya berstatus sebagai pegawai honorer di lingkungan Pemkot Kediri. “Itupun baru berjalan dua bulan,” ujar Khusnul kemarin (17/9). Perlu diketahui, jabatan tersebut merupakan salah satu bentuk penghargaan atas pengabdian Khusnul pada Persik. Tapi dengan status pegawai honorer, Khusnul menyatakan bahwa dirinya masih harus menunggu lebih lama lagi untuk diangkat menjadi PNS. Sebelum pemain asal Malang itu berpindah ke Persebaya, walikota kediri Samsul Ashar sempat mem-

Khusnul Yuli

berikan pernyataan tegas. Dengan mendepak Khusnul dan empat pemain lainnya gara-gara aksi mogok di ajang Liga Jatim. Meski demikian, pendepakan pemain dari Persik tidak bisa lantas diartikan sebagai pemecatan sebagai PNS. Sebab hanya pemain yang bergabung dengan klub selain Persik itu harus rela melepas karir sebagai PNS di Kediri. “Bagi saya itu tidak masalah. Jadi saya juga yakin dengan pilihan saya ke Persebaya,” tuturnya. Lain pula dengan Jefri, pemain kelahiran Blitar 29 tahun silam itu memilih keluar dari Persik Kediri

karena alasan penghasilan. Bagi dia, gaji sebagai pegawai honorer di PDAM Kediri masih jauh dari ideal. “Saya pikir ini adalah keputusan yang berat. banyak pemain dan atlet berbondong-bondong utuk mengejar status ini. Tapi, mau bagiamana lagi, kalau hanya mengharapkan gaji dari situ saja tidak cukup,” ujar suami dari Niken Wiji Untari itu. Menurut ayah dari Oktavia Denny Adista ini, penghasilan dari sepak bola jauh lebih tinggi. Dan itu dapat memperbaiki kebutuhan ekonomi keluarga mereka. “Siapapun menyadari itu, kalau penhasilan di sepak bola jauh lebih besar. Apalagi, sebagai PNS penghasilan sebulan kurang dari Rp 1 Juta,” sambung dia. Sebelumnya, Persik memberikan penghargaan pada sejumlah pemain berupa kesempatan berkarir sebagai PNS. Ini tak lepas dari keberhasilan tim yang bermarkas di Stadion Brawijaya itu menjuarai Divisi Utama pada 2003 dan 2006 lalu. Selain Khusnul, juga ada bek sayap Harianto dan gelandang Suswanto dan Jefri Dwi Hadi, dan kiper Wahyudi. (uan/dik)

JAKARTA - Rencana menggelar Liga Primer Indonesia (LPI) terus dimatangkan. Kemarin tim perumus LPI menghelat pertemuan dengan sejumlah perwakilan klub di kediaman Arifin Panigoro di Jakarta. Dari daftar hadir, terdapat 17 perwakilan klub yang datang. Mereka berasal dari klub Indonesia Super League (ISL) dan Divisi Utama. Perwakilan klub ISL yang hadir antara lain Persija Jakarta, Persijap Jepara, Arema Indonesia, Persema Malang, PSM Makassar, PSPS Pekanbaru, dan Persisam Samarinda. Sedangkan klub-klub Divisi Utama yang mengirimkan wakilnya adalah Persebaya Surabaya, Persitara Jakarta Utara, PSIS Semarang, dan Mitra Kukar. Menurut rencana, LPI akan mulai digelar pada Oktober mendatang. Persiapan pun dimatangkan. Seperti pembuatan manual liga, penyusunan jadwal kompetisi, dan pembentukan struktur manajemen liga. LPI ini akan diselenggarakan oleh PT Liga Primer Indonesi (LPI) yang 100 persen sahamnya dimiliki oleh klub-klub peserta. Menurut Aria Abhiseka, salah satu tim perumus LPI, kompetisi ini tidak bertentangan dengan statuta PSSI maupun FIFA (Federasi Sepak Bola Internasional). “Klub yang mengikuti LPI tetap menjadi anggota PSSI. Format LPI tidak akan banyak berbeda dengan Liga Super yang saat ini ada. Karena masih dalam tahap transisi, tidak akan ada perubahan drastis,” ujar Aria. Perbedaan paling mencolok bahwa peserta LPI mendapat-

kan dana Rp 20 miliar. Hal itu berbeda dengan realita bahwa mayoritas peserta ISL masih mengandalkan dana APBD. “Injeksi dana dari konsorsium itu dimaksudkan untuk memberdayakan klub agar bisa meraih untung. Kalau sudah bisa untung, mereka tidak perlu lagi mendapat suntikan modal. Itu salah salah pendidikan kepada klub untuk untuk menjadi professional,” beber Aria. Menurut kajian yang dilakukan tim perumus LPI, klub akan meraih profit dalam empat sampai lima tahun ke depan. Asal, mereka mampu menjalankan bisnis dengan benar. LPI akan digelar dengan 1820 tim peserta. Sampai saat ini PT LPI mengklaim sudah ada 15 klub yang setuju bergabung. “Untuk kepastian nama-nama klubnya akan kami umumkan secara resmi dalam waktu dekat,” beber Aria. Beberapa perwakilan klub mengaku senang dengan adanya wacana kompetisi baru di Indonesia. “Ini terobosan positif yang luar biasa. Tidak ada alasan bagi kami untuk tidak ikut. Kita harus segera mengakhiri ketergantungan kepada APBD dan menjadi klub professional,” kata Novel Al Bakrie, general manager PSIS Semarang. Noor Karompot, marketing communication PSM Makassar, mengatakan bahwa kompetisi yang ditawarkan PT LPI lebih menjanjikan. “Ini arah perbaikan yang baik. Selama ini mana ada klub yang untung,” ujar Noor. Sementara itu, Ketua Umum Persebaya Saleh Mukadar menyatakan bahwa sistem yang ditawarkan LPI bisa menghemat uang pemerintah hingga ratusan miliar. (ali/ca)

+

Balap Motor ONE MAKE RACE SUZUKI 2010 Sabtu & Minggu 18-19 Sept ‘10 Kembali PALAPA SPORT CLUB Taman Pasir Panjang Indah Singkawang bekerjasama dengan Suzuki Singkawang siap menggelar Event Otomotif, yang bertajuk ONE MAKE RACE SUZUKI 2010 Seri III, Pada Moment liburan Panjang Hari Raya Idul Fitri 1431H, Tepatnya Weekend Sabtu & Minggu, 18 – 19 Sept 2010 di Sirkuit Taman Pasir Panjang Indah Singkawang, yang menarik Event Otomotif ini memadukan serangkaian kegiatan lain seperti Pameran Motor Modifikasi, Penjualan

Motor Suzuki harga Khusus, Safety Riding, Testdrive, Convoi Motor Suzuki, Bagibagi Doorprize,Service Gratis Motor Suzuki th 2004-2008 hingga atraksi Free Style Motor X-trime Juara Nasional. Gawe ini juga digelar untuk turut serta menarik minat dan kunjungan wisatawan ke Kota Singkawang sebagai daerah tujuan wisata, Mensukseskan Program Visit Kalbar 2010 Serta Melaksanakan Program Pengda IMI Kalbar. Ungkap Wahyu Hartoko Ketua Panitia Penyelenggara Kepada Pontianak Post. Ajang bergengsi ini merupakan Tantangan tersendiri bagi para penunggang kuda besi untuk menjadi jawara dari 9 Kelas yang diperlombakan Pada OMR kali ini.

Adapun Kelas-Kelas Yang diperlombakan Kelas Utama : 1. Kelas Bebek 4 langkah Tune Up Suzuki Seeded 110 s/d125CC MP1&MP2 2. Kelas Bebek 4 langkah Tune Up Suzuki Pemula A 110CC MP3 3. Kelas Bebek 4 langkah Tune Up Suzuki Pemula A 125CC MP4 4. Kelas Bebek 4 langkah Standart Pemula B 110CC MP5 5. Kelas Bebek 4 langkah Standart Pemula B 125CC MP6 Supporting Class : 6. Kelas Bebek 4 Langkah Suzuki Satria

F-150 Tune Up Open 150CC 7. Kelas Bebek 4 Langkah Suzuki Satria F-150 Standart Pemula 150CC 8. Kelas Bebek 4 Langkah Standard Showroom Suzuki Pemula 110s/d125CC 9. Jet Metik Suzuki Skidrive Pemula (Motor disiapkan panitia) Dengan Total hadiah yang cukup fantastis Sebesar 38,8 Juta Rupiah + Tropy & Merchandise. Informasi & Tempat pendaftaran One Make Race S u z u k i Hu b u n g i S h a n d y S u s i l o 085245074720 di Sekretariat Pendaftaran Sirkuit Taman Pasir Panjang Indah Singkawang. (biz)

+

cmyk


otomotif

Pontianak Post Minggu 19 September 2010

Seri Sport untuk Freelander

Auto Konsep

Minibus Safety

SIAPA bilang minibus identik dengan rawan kecelakaan dan tak memedulikan kenyamanan? Di tangan desainer mobil asal Jerman, Matthias Wondrak, stigma buruk yang selama ini melekat di minibus diubah lewat mobil konsepnya yang bernama Smart Bus. Kendaraan yang berukuran cukup besar itu dirancang secara khusus untuk memberikan rasa aman bagi penumpang. Sisi safety yang diusung tak hanya berasal dari berbagai fitur yang melekat pada sisi interiornya. Namun, juga pada lewat desain eksteriornya. Bagian utama bodinya terbagi dua bagian. Sisi depan dibuat lebih rendah dan luas. Bagian tersebut dihiasi panel bodi berwarna perak. Komponen lain, seperti pegangan pintu, depan, dan lampu belakang, terintegrasi dengan mudah. Pilar di dalam mobil yang berkapasitas enam penumpang itu dibikin lebih fleksibel. (nay/cbd/nor)

15

PENGGEMAR mobil SUV dari Land Rover siap-siap saja mendapatkan kejutan. Sebab, mobil seri Freelander 2 produksi pabrikan asal Inggris tersebut siap mengeluarkan varian baru. Jika biasanya mobil tipe itu merupakan jenis adventure, Land Rover membuatnya dalam versi sport. Display Land Rover Freelander 2 Sport 2010 tampil lebih garang dan bertenaga. Tampilan mobil berjenis SUV tersebut lebih gagah dan agresif. Itu ditunjang balutan

cat hitam mengkilat yang melapisi seluruh permukaan bodi mobil. Selain hitam, Land Rover sebagai produsen menawarkan warna abu-abu. Paduan unik akan tampak pada bagian depan mobil. Kap mobil dibuat agak jumbo. Konsep adventure dengan moncong besar dipadu gaya sporty. Itu tampak pada sepasang lampu utama berdesain maskulin. Untuk sisi kaki-kaki, digunakan velg berukuran 19 inci multispoke

sporty yang terbungkus manis pada empat roda. Bagian tersebut tampil serasi dengan spoiler sporty pada sisi belakang. Bumper depan juga bergaya sporty. Tak hanya itu, paket body kit bergaya maskulin akan membuat penampilan mobil tersebut makin macho dan berotot. Sisi interior tak lupa mendapatkan sentuhan khusus. Tampilannya dibuat nyaman bagi pengendara lewat penggunaan bahan khusus dari kulit.

Sentuhan tersebut juga sampai pada seluruh jok mobil. Jahitan berdesain storm menghasilkan nuansakontras,namunberaurasporty. Beralih ke bagian mesin. Land Rover Freelander 2 Sport 2010 memiliki mesin kuat dan ekonomis. Performanya dijamin bandel dan tangguh dalam berbagai medan. Penggunaan mesin diesel dengan teknologi tinggi diyakini dapat mengurangi konsumsi bahan bakar. Yaitu, dari 42,2 MPG menjadi hanya 37,7 MPG.

Paduan Antara Jepang - Eropa

Kizashi 2010, Rilisan Terbaru dari Suzuki PABRIKAN otomotif asal Jepang, Suzuki, terus melakukan inovasi terhadap mobil produksinya. Setelah pada Juli mengenalkan varian terbaru Swift, mereka kini merilis mobil andalannya

yang paling anyar, yaitu Suzuki Kizashi, di Indonesia. Mobil berjenis sedan itu merupakan pengembangan dari seri Suzuki Kizashi sebelumnya. Dirilis kali pertama di Ameri-

ka Serikat pada 2009, Kizashi memperoleh beberapa penghargaan. Salah satunya adalah mendapatkan predikat terbaik dalam AutoPacific’s 14th Annual Vehicle Satisfaction Awards 2010 di Amerika Serikat.

Duplikat Batpod sang Superhero PENGGEMAR film fiksi Batman pasti tahu kendaraan motor batpod. Nah, batpod supergede itu tak hanya dapat disaksikan melalui layar lebar. Orang bernama Dave Welch telah mewujudkannya dalam dunia nyata. Proyek itu berawal dari Charity Auction Fall 2010. Acara tersebut meminta Dave yang juga owner chopper city untuk membuatkan replika batpod. Jangan dikira hanya bodinya yang mirip. Komponen senjatanya juga mirip dalam film. Namun, tak hanya replika, motor itu benarbenar berfungsi layaknya motor biasa. Bahkan, berpotensi menjadi tren desain motor masa depan. Motor besar tersebut memiliki mesin full custom 850 cc V-twin engine dengan transmisi sport auto. Untuk mesin, sang desainer mengandalkan mesin tempaan Aprilia Mana. Dengan daya mesin seperti itu, supermotorcycle tersebut mampu memuntahkan tenaga setara 76 tenaga kuda. Me s i n i t u j u g a d i l e n g k a p i r i d e b y -w i r e s e r t a t r a n s m i s i o t o m a t i s. Pada ban depan dan belakang motor tersebut, dipasangkan ban berukuran 360. Komponen kaki-kaki itu sangat besar. Bahkan, poros roda depan, sistem stang, drive shaft, dan wheelbase-nya sebenarnya cocok diterapkan pada truck pickup. Bagian menarik lainnya untuk dikreasi adalah komponen kemudi. Sebenarnya, model setang batpod itu mengadaptasi model chopper pada cruiser. Namun, diberi perubahan inovasi sehingga terlihat out of the box. Jadi, setang motor tersebut membentuk gulungan semispiral. (agn/bs/kkn)

Mesin berjenis 2,2 liter TD4 juga diyakini lebih ramah lingkungan. Sebab, mesin itu mampu mengurangi tingkat pembakaran emisi CO2 sebesar 8 persen dari seri Freelander sebelumnya. Yaitu, dari 194 g/km menjadi 179 g/km. Teknologi diesel yang digunakan tidak lagi secara manual, melainkan otomatis. Berbicara mengenai akselerasi, model sport Freelander2 mampu menciptakan daya 160 tenaga kuda dengan torsi 400 Nm. (nay/ bs/kkn)

Suzuki pernah memamerkan Kizashi pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 Agustus lalu. Respons untuk mobil tersebut cukup bagus. Karena itu, Suzuki berencana merilis mobil Kizashi di Indonesia dalam waktu dekat ini. Kizashi memiliki desain yang menggoda. Tak hanya tampilan eksteriornya, namun juga bagian interior dan mesin. Display luarnya mengusung konsep futuristis. Itu terlihat dari berbagai aksen garis tegas pada sisi depan dan lekukan tajam di kap depan. Area grill dibuat lebih besar. Tujuannya mempertegas kesan agresif. Penambahan komponen kit yang meliputi body side sill extensions, lower side molding krom, dan trunk mounted spoiler menambah kesan berotot. Proporsi bodinya dibuat lebih kompak dan ramping dengan mengadopsi style Jepang serta Eropa. Untuk area kaki-kaki, Suzuki Kizashi menyematkan velg alloy wheels berukuran 18 inci. Pindah ke bagain interior, Suzuki menawarkan kenyamanan untuk pengendaranya. Pada bagian jok, terdapat penghangat otomatis. Bahannya pun terbuat dari lapisan yang empuk. Mengusung konsep sporty, Suzuki memasang jok kulit bergaya racing dan setir kemudi yang berdesain balap. Suzuki menggunakan mesin berkapasitas 2,4 liter DOHC dengan empat silinder. Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga 185 tenaga kuda pada kisaran torsi 6.500 rpm. (nay/fry)

Tampilan Cantik R1

Angkat Perfoma dengan Akraprovic MENGUBAH penampilan motor supersport bukanlah pekerjaan mudah. Kalau kita tidak mengenal karakter motor sport itu, bisa-bisa ubahan yang dilakukan bakal kurang sesuai. Namun, cowok bernama Andre Liem berikutinimampumembuktikanbahwa dirinya pencinta supersport sejati. Dia mampu memberikan sentuhan menarik pada Yamaha YZF R1 lansiran 2008 miliknya. Andre Liem bermain dengan motor khas cowok tersebut sejak masa SMP. Kala itu, tunggangannya masih Honda NSR. Pada 2007, pria yang akrab disapa Andre tersebut sudah mempunyai tunggangan Yamaha R1 keluaran 2005. Dua tahun berselang, tunggangannya beralih pada CBR 1000. Duamotoritudipermakhabis.Nah,kali ini giliran Yamaha YZF R1 lansiran 2008

yang mendapatkan kesempatan diubah. Secara konsep, Andre lebih menekankan pada sesuatu yang sifatnya bisa mempercantik tampilan motor. Dengan demikian, motor yang dikenal punya top speed bagus itu tidak terkesan kaku. Andre sedikit memberikan sentuhan untuk menampakkan undertail asli motor di bagian belakang. “Di situ aku melepas spakbor belakang, kemudian diganti dengan dudukan pelat nomor (fender eliminator) yang terlihat serasi dengan dua lubang silencer exhaust. Biar lebih pas, aku juga mengganti lampu belakang dengan model three in one (sekaligus lampu sein) sehingga lebih rapi dan ringkas,� ujarnya. Di bagian depan, Andre juga melakukan sentuhan kecil, namun terlihat luar biasa.

Dia mengganti hand grip lama dengan part lansiran Rhizoma berikut sepasang bar end. Di bagian itu, juga tampak winshield buatan Puig yang merupakan spesialis penyuplai racing screen. Dari segi tampilan keseluruhan, banyak perubahan. Namun, performa R1, menurut Andre, kurang ngangkat. Dia pun mencari informasi ke teman-temannya tentang masalah itu. SolusSpesifikasi Yamaha YZF R1 2008 Aksesori Windshield : Puig Hand grip : Rhizoma Bar end : Rhizoma Handle rem dan kopling : Hi-tech Tank pad : Keiti Frame slider : Moto fashion

inya ada pada penggantian bagian exhaust. Dia mendapatkan rekomendasi exhaust merek Akrapovic. Namun, dibutuhkan alat penyinkron bernama Power Commander 3. (che/kkn)


16

Pontianak Post Minggu 19 September 2010

Did You Know Alpukat adalah buah paling banyak mengandung kalori. Sssst‌. Tapi konon kabarnya alpukat sangat beracun bagi burung loh. Jadi jangan diberi ke burung peliharaan kamu yaaa!

Cheetah tidak mengaum seperti singa, hanya mengeong seperti kucing. Dan seekor ceetah itu bisa lari 76 km/ jam, sementara manusia tercepat hanya bisa mencapai 30 km/jam. Wow cepaaaat banget yak!

AYO BANGUN PAGI! L

Otak Cerdas, Tubuh pun Sehat

iburan panjang lebaran usai. Saatnya kembali ke sekolah. Semua kegiatan kembali seperti biasa. Berangkat ke sekolah pagi-pagi, mengerjakan latihan soal, membawa pekerjaan rumah dari sekolah dan sebagainya. Yang terpenting yang harus dilakukan adalah bangun pagi, agar tidak terlambat ke sekolah. Selama liburan, waktu tidur lebih banyak. Bagi yang beragama Islam, setelah Salat Subuh, bisa tidur kembali. Bangun kembali sekitar pukul delapan atau sembilan pagi. Bagi yang tidak melaksanakan Salat Subuh, bisa terus tidur hingga siang. Saat liburan usai, mau tidak mau harus bangun pagi. Paling lambat pukul setengah enam sudah bangun. Kemudian mandi, berpakaian, sarapan, dan berangkat ke sekolah. Jika dibayangkan, berat rasanya harus bangun pagi. Padahal, bangun subuh memberi banyak manfaat bagi tubuh loh. Tubuh menjadi segar, sehat, dan kuat. Kenapa begitu? Jawabannya sederhana. Pagi hari udara masih bersih, belum banyak polusi udara, sehingga baik untuk paru-paru kita. Di samping itu embun pagi yang turun pada subuh hari akan menyehatkan pori-pori kulit kita. Kebiasaan bangun pagi ini memang harus dilakukan sejak anak-anak seperti kita.

Dari sisi kesehatan, kebiasaan menghirup udara bersih pada subuh hari akan menguatkan paru-paru. Bagi yang ingin pintar, suasana subuh yang nyaman dan bersih itu akan memberi manfaat bagi jiwa dan otak kita. Coba buktikan sendiri. Ketika berusaha menghafal pelajaran pada subuh hari, apa yang kita baca lebih mudah diingat. Bagi anak-anak yang sedang menghadapi ujian sekolah atau ulangan umum akan lebih mudah diserap oleh otak. Bagi yang rumahnya hanya memiliki satu toilet atau kamar mandi, kebiasaan bangun pagi ini juga memberikan keuntungan lainnya. Kita tidak perlu berebut kamar mandi karena bangun lebih awal. Kita juga tidak perlu tergesa-gesa dalam memeriksa kembali bukubuku yang akan dibawa ke sekolah. Bagi orangtua kita, bangun bagi juga memberi keuntungan dari sisi ekonomi. Sampai ada pepatah, kalau bangun kesiangan, rejeki akan dipatok ayam. Artinya, mereka yang mulai melaksanakan usahanya pada pagi hari, akan lebih mudah mendapatkan rejeki. Nah, mulai sekarang jangan pernah mengeluh jika dibangunkan pagi hari. Bangun pagi memberikan banyak manfaat. Jadi harus dibiasakan sejak anak-anak seperti sekarang. (uni)

Biasakan Tidur 6 - 8 Jam

MODEL: ADELIA & RYAN (SGR. PARAGON) / FOTOGRAFER: MAHMUD MUNTAZAR / LOKASI: STUDIO TEKNIK FOTO II GAJAHMADA

Susah bangun pagi? Selalu bangun dengan tergesa-gesa sehingga tanpa disadari ada buku pelajaran yang tertinggal? Berikut tips agar bisa bangun pagi dan tidak terlambat ke sekolah: Biasakan tidur enam sampai delapan jam setiap malam agar merasa lebih segar walaupun harus bangun pagi. Gunakan alarm radio dengan memutar alunan

musik dengan suara yang lembut. Jika terkena giliran piket keesokan harinya di sekolah, jangan nonton televisi hingga larut malam. Karena akan membuat terlambat bangun pagi. Majukan setengah jam dari waktu yang ditentukan, agar bisa berolahraga terlebih dahulu. Hal ini berguna untuk membuat pagi terasa lebih baik. (uni)


Pontianak Post

Jelita

Minggu 19 September 2010

17

Gaun untuk Tubuh ‘Boyish’ Sisi feminin seorang perempuan tampak lebih terlihat tatkala ia mengenakan gaun. Sekarang ini semakin banyak variasi model gaun yang memberi kesan dan penampilan berbeda, mulai dari kesan praktis sampai glamor. Ikuti panduan berikut agar gaun yang Anda kenakan tampak sesuai dengan bentuk tubuh Anda yang lurus! Kuncinya: Gunakan gaun berikat pinggang, seperti gaun kemeja, atau gaun lilit atau gaun yang berpotongan di pinggang. Detail : * Tonjolkan lekukan pinggang dengan gaun potong serong atau efek horizontal. * Gunakan warna kontras pada bagian dada untuk menambah lekukan. * Detail di bagian pinggang dan gaun dengan rok A line bisa menciptakan siluet yang feminin.

A

Hindari : Model yang terlalu gembung, terlalu ketat dan berpotongan tegas, serta bahan yang terlalu kaku. (*/cqc)

Tetap Trendi dengan Pilihan Klasik Ingin tampil trendi namun Anda bukan sosok yang selalu mengikuti mode. Tidak masalah! Untuk tampil modis tidak perlu mengenakan produk mode terbaru from top to toe. Anda pun dapat melakukan padu-padan kreatif dengan koleksi lama. Berikut beberapa tip padu padan dengan koleksi ‘barang’ lama yang bisa membuat penampilan Anda tetap menarik! * Kalung Mutiara Kalung mutiara dapat membuat tampilan little black dress Anda yang sederhana namun tetap terlihat lebih menarik dan anggun. * Sepasang Giwang Berlian Meskipun bentuknya mungil tapi giwang berlian bisa membuat wajah Anda “bercahaya”. Lagipula giwang sesuai dengan bentuk wajah apapun.

Saat Gawat Darurat Terjadi Beberapa kejadian mungkin tidak pernah anda harapkan. Salah satunya adalah bangun terlambat sementara anda belum menyiapkan baju untuk ke kantor. Tapi tunggu dulu, diingat-ingat lagi jadwal sekarang begitu padat. Ngantor, bertemu dengan klien di siang hari, mengantar si kecil membeli mainan di sore hari dan menghadiri pesta ulang tahun teman di malam hari. Mobile absolutely. Lalu apa yang harus anda lakukan? Segera raih apapun yang berwarna hitam putih. Blazer, kemeja, vest, rok, celana, stiletto, peep toe pumps, serta tote anda dan ikuti step by step agar anda bisa tetap gaya di suasana tersebut. Gaya Ke Kantor Pakailah blazer, kemeja putih, rok hitam serta stiletto anda. Tam-

bahkan aksesoris berupa kalung rantai kecil dari emas atau bros bunga besar yang disematkan pada blazer. Mengantar Si Kecil Lepas blazer, lipat kemeja anda hingga siku dengan rapi, ganti rok anda dengan celana, pakailah pumps dan gunakan aksesoris dengan warna-warna terang seperti merah, orange atau kuning. Ke Pesta Teman Tinggal menambahkan vest saja, maka anda pun siap menghadiri pesta ulang tahun teman anda dengan gaya berbeda. Nah, mudah kan? (*/prp)

* Little Black Dress Dikenal dengan sebutan rok terusan hitam atau gaun hitam sederhana. Selain mudah dipadukan dengan stola berbagai warna, terusan ini juga akan sangat cantik bila dengan blaser. * Arloji Logam Jika saat ini sedang musim arloji warna-warni, namun arloji dengan rantai logam adalah timeless. Desain keseluruhan arloji ini sangat feminin dan klasik sehingga menjadi pilihan yang tepat untuk membingkai tangan Anda. * Tote Bag Tas berukuran cukup besar berbentuk sederhana ini dapat dipakai pada saat santai maupun semi formal. Belilah yang berwarna netral. * Sepatu hak tinggi model stileto Pilih warna hitam mengkilat atau tidak mengkilat. Warna hitam yang selalu up to date membuat sepatu ini cocok dipakai di segala acara baik formal atau semi formal. Nah, tampil trendy dan menarik tidak susah bukan? (*/cq)

Mempesona dengan Kalung Batu Kalung yang terbuat dari batu alam memang bisa membuat perempuan tampil beda dan biasa disebut stone jewelry. Banyak perempuan yang terpikat oleh warna dan bentuk dari batu alam ini karena tidak pernah ketinggalan jaman. Tapi saat anda ingin mengenakannya sebaiknya anda padukan dengan busana yang anda kenakan. - Sesuaikan warna kalung dengan busana yang akan anda kenakan. Tetapi sebaiknya anda berhatihati, jangan sampai warnanya sama dengan busana anda. Karena akan membuat penampilan anda meredup, jadi cari yang warnanya senada.- Perhatikan bentuk kerah busana yang akan anda kenakan. Ada baiknya jika ada memilih kerah busana model V-neck, kemeja atau model off shoulder. - Jika anda ingin mengenakan kemeja sebaiknya anda kenakan celana jeans agar penampilan anda terlihat lebih ethnic dan chic. - Hindari mengenakan atasan dengan banyak detail seperti ruffles, bordir dan sebagainya karena akan membuat gaya anda tidak terfokus pada satu gaya. - Bila anda ingin menggunakan kalung batu, sebaiknya anda hindari penggunaan anting dengan detail yang serupa. Akan lebih baik jika anda memilih anting yang simpel namun anggun seperti giwang. Selamat bergaya. (*/p2t)


n uvelle Lembar Baru Keluarga Baru

18 Daftar Belanja Keluarga Slamet Rianto Nama Barang Satuan Harga (Rp) Indomilk coklat Rp 53.000 Bendera Rp 64.500 Filma ref Rp 20.800 Hello panda Rp 16.900 Delfitwister Rp 17.800 Alpenliebe Rp 4.300 Kg as red family Rp 31.000 Abc kecap manis Rp 17.800 Silver queen chunky bar Rp 42.000 Soklin pewangi Rp 14.200 Vape fumakilla cair Rp 19.500 Daia detergen Rp 9.300 Lifebuoy Rp 13.800 Lain-lain Rp 351.100 Total

Pontianak Post

Minggu 19 September 2010

Setelah Guru Favorit, Kini Belanja Gratis

Rp 676.000

KOMPAK: Drs. H. Slamet Rianto sekeluarga tampak kompak memasuki lorong demi lorong di Mitra Anda dalam program belanja gratis bersama Nouvelle.

profil keluarga Pemenang

Suami : Drs H Slamet Rianto Istri : Faizah Shonhaji (43) Anak : 1. Noval Fahrani (12) 2. M Yusuf Harumain(10) 3. Wildan Maulana Ramadan(8) 4. Qori Imaduddin(5) 5. Ayudya Mutia (3) Alamat : Jalan M Yamin Gang Baru Nomor 35

PONTIANAK – Keluarga Drs. H. Slamet Rianto merupakan keluarga pilihan untuk dapatkan kesempatan belanja gratis persembahan Pontianak Post bersama tempat belanja Mitra Anda, edisi khusus. Setelah dinobatkan sebagai guru favorit, kini keluarganya mendapatkan kesempatan belanja gratis. Slamet Rianto merupakan guru SD Muhammadiyah 2 Pontianak, terpilih sebagai Guru Favorit 2010. Acara penobatan berlangsung belaum lama ini di Grand Mahkota Hotel. Acara pemilihan guru favorit digelar selama tiga bulan sejak April lalu, dihadiri Wali Kota Pontianak Sutarmidji, Ketua DPRD Pontianak Hartono Azas, Dirut Bank Kalbar Sudirman, Kepala Cabang BNI Pontianak Stefanus Subardi, Dekan FKIP Untan Aswandi, Kabag Sekretariat PT Perkebunan Nusantara XIII Sofyan Nasution, serta seluruh kandidat nominasi guru favorit 2010. Keluarga Slamet Rianto terihat tersenyum bahagia saat datang ke Mitra Anda. Ia datang ditemani istri dan tiga anaknya, Muhammad Yusuf Harumain, Wildan Mauluna Ramadan, dan Ayudya Mutia. Setelah dipersilahkan petugas dari Mitra Anda memulai belanja, keluarga ini pun menyegerakan menyusuri semua lokas di Mitra Anda. Bagi sebagian orang, belanja dengan waktu yang ditentukan tidak gampang. Begitu juga dengan keluarga ini. Meski tidak punya pengalaman sebelumnya dalam program shopping

gratis dengan batas waktu, keluarga ini terus dengan suasana kompak. Mereka terus mengumpulkan satu persatu barang belanjaan. Tepat pukul 19.30 WIB, belanja dimulai. Kali pertama yang diambil keluarga ini adalah beras. Kemudian melanjutkan dengan kebutuhan pokok lain. Suami-istri yang ditemani dua anaknya tersebut saling berkoordinasi antara mereka, tentunya mengenai barang belanja yang akan dibeli berikutnya. Slamet Rianto, karena terbatasnya waktu belanja, terlihat cepat dalam mencari barang kebutuhan. Begitu pula sang istri, Faizah Shinhaji. Meski harus menggendong anak bungsunya, Ayudya Mutia. Hal yang sama juga terlihat pada kedua anaknya, Muhammad Yusuf Harumain dan Wildan Mauluna Ramadan. Mereka terus mengikuti, sekaligus memberi rekomendasi barang yang akan dibeli terlebih dahulu, sambil membantu mendorong keranjang belanja. Tanpa menghiraukan pengunjung lain yang terus memperhatikan keluarga ini, Slamet Rianto terus mengumpulkan satu persatu barang belanjaan. Setelah kebutuhan pokok terasa cukup, berikutnya keluarga ini memberikan kesempatan kepada anak-anaknya untuk membeli makanan atau barang yang mereka sukai. Sang anakpun sontak tak melepaskan kesempatan itu. Beberapa batang cokelat pun langsung diambil dan dimasukkan ke keranjang belanja. Sang istri pun tidak lupa membeli kebutuhan perlengkapan mandi. (fah)

Tak Mau Ketinggalan DUA dari lima anak pasangan Drs. H. Slamet Rianto dan Faizah Shonhaji yaitu Muhammad Yusuf Harumain (10) dan Wildan Maulana Ramadan (8) tidak melupakan membeli makanan kegemaran mereka. Jarang-jarang kesempatan ini mereka dapatkan, ketika diikutsertakan keduaorangtuanya yang ikut dalam belanja gratis persembahan Pontianak Post bekerjasama dengan Mitra Anda. Setelah mengawali kegiatan belanja dengan mencari bahan-bahan kebutuhan dan minuman susu, sang anak pun diberikan kesempatan untuk membeli makanan dan minuman. Setelah diarahkan ke tempat pajangan makanan di Mitra Anda oleh sang ayah, keduanya langsung melihat-lihat makanan yang disukainya. Sesekali terlihat kedua anak itu membisikkan kepada sang ayah, untuk membelikan makanan dan minuman yang mereka suka. Tidak menunggu waktu lama, sang anak langsung mengambil beberapa batang cokelat dan permen. Namun karena kedua saudaranya, Noval Fahrani (12) dan Qori Imaduddin (5) tidak ikut dalam belanja kali ini, mereka pun tidak lupa membelikan barang yang sama dengan pilihan mereka. (fah)

BISKUIT: Produk biskuit juga menjadi prioritas mereka karena permintaan sang anak yang begitu menggemarinya.

KASIR: Perburuan dalam belanja gratis bersama Nouvelle berakhir di meja kasir. Petugas kasir siap menghitung belanjaan keluarga pemenang program belanja gratis ini.

PULANG: Drs. H. Slamet Rianto sekeluarga bersiap-siap pulang meninggalkan Mitra Anda. FOTO-FOTO SHANDO MUJADI/PONTIANAK POST

Semua Anaknya Suka Minum Susu

SUSU: Karena kelima anaknya sangat menggemari susu, Faizah Shonhaji tentu saja lebih memilih produk susu dalam belanja gratis kali ini.

PONTIANAK – Keluarga pasangan Drs. H. Slamet Rianto dan Faizah Shonhaji yang tinggal di Jalan M. Yamin Gang Baru Nomor 35, kali ini mendapatkan kesempatan belanja Nouvelle Pontianak Post bekerjasama dengan Mitra Anda. Mereka memanfaatan belanja untuk memenuhi salah satu minuman kesukaan dari kelima anaknya: Noval Fahrani (12), Muhammad Yusuf Harumain (10), Wildan Maulana Ramadan (8), Qori Imaduddin (5), dan si bungsu Ayudya Mutia (3), yaitu susu. Menurut Faizah, memang kelima

anaknya adalah penggemar susu, terutama sekali anaknya yang nomor empat, Qori Imaduddin. Sudah menjadi tradisi dalam keluarga pasangan ini, sebelum makan anak-anak mereka harus minum susu. Sehingga dalam kesempatan bagus belanja gratis kali ini, keluarga itu pun mencoba membeli banyak susu untuk kebutuhan anak-anaknya. “Keluarga kami sebelum makan pasti minum susu terlebih dahulu. Bahkan karena saking terbiasanya, kalau belum minum susu anak-anaknya pasti tidak mau makan,” tambah Faizah, di sela-sela

kegiatan belanja. Faizah mengaku dengan meminum susu, anak-anaknya akan siap untuk lakukan segala aktivitasnya. Pasalnya dari segi kesehatan, menurut dia, sangat banyak manfaatnya, kemudian juga membantu anak-anak mereka dalam bidang pendidikan. “Dengan asupan gizi atau kandugan lainnya, dipercaya dapat membantu anak-anaknya dalam bidang kesehatan. Di mana dengan badan bugar akan bisa beraktivitas dengan baik, sehingga dalam kegiatan belajar

pun mereka tidak sampai terganggu,” terang Faizah. Bahkan, lanjut Faizah, anaknya yang nomor empat saking sukanya dengan susu, berbeda dengan empat anak lainnya. Di mana biasanya hanya sebelum makan, minum susu. Bahkan Qori Imaduddin meminta kepada sang ibu setelah makan juga harus minum susu. “Anak yang nomor empat itu paling suka minum susu, di mana sebelum makan sudah minum susu, eh setelah makan pun minta dibuatkan susu lagi,” ungkap Faizah. (fah)


Pontianak Post l Minggu 19 September 2010

toy & Game

Utusan Maut Paling Detail

Bentuk Figur Lebih Realistis Para penggemar manga dan anime Jepang pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Death Note. Kisah Light Yagami dengan Ryuk itu sangat populer. Action figure-nya pun sudah banyak beredar. Namun, tidak ada yang sesempurna buatan Griffon Enterprises ini DESEMBER nanti, produsen mainan itu bakal merilis dua PVC figure Death Note berbahan resin dan cold cast. Tokoh yang dipilih adalah Light Yagami dan Ryuk. Sosok Light Yagami

itu diwujudkan Griffon Enterprises dengan cukup detail. Death Note Yagami Light PVC figure tersebut berpose bak dewa kematian dengan sebilah sabit besar di tangan. Sabit itu merupakan simbol dari peran Light di Death Note. Alat tersebut membuat Light memiliki kemampuan mencabut nyawa orang lain. Griffon Enterprises menggarap mainan itu dengan hati-hati. Mereka memperhatikan tekstur dan pewarnaan PVC figure itu. Tekstur kasar tampak pada sabit raksasa. Sebaliknya, tekstur

halus diberikan pada daerah wajah dan pakaian Light. Kesesuaian warna antara figure dan yang di animasi juga sangat tinggi. Ditambah shadowing yang bagus untuk memperkuat kesan lekukan pada baju, terciptalah sosok kuat dari Light Yagami. Mainan setinggi 26 cm itu dilepas di pasaran dengan harga USD 147.58 (sekitar Rp 1,5 juta). Sementara itu, si Shinigami atau dewa kematian, Ryuk, memiliki wajah yang menyeramkan. Hal itu tampak dalam Death Note Ryuk PVC figure ini. Ryuk memiliki rambut yang tegak

berdiri dengan mata melotot berwarna kuning. Dia menyeringai, mulutnya melebar hingga ke telinga. Griffon Enterprises, tampaknya, sangat memperhatikan karakter Ryuk yang terdapat dalam serial manga-nya. Penggarapan tubuh figure itu disesuaikan dengan bentuknya yang asli plus ornamen-ornamen pendukung. Lihat saja banyaknya aksesori yang dipakai Ryuk. Di telinga Ryuk, ada anting yang juga terdapat pada manga-nya. Lalu, bulu-bulu di pundaknya begitu lebat dan memiliki hela-

ian cukup besar. Di sekujur tubuhnya, tersebar banyak detail seperti berbagai bentuk tengkorak. Tak lupa, produsen menambahkan Death Note berbentuk salib yang selalu dibawa Ryuk di kantong khusus miliknya. Kantong itu terletak di bagian kiri dan tergantung oleh rantai yang berhias tengkorak. Dari segi pewarnaan, mainan itu juga lebih unggul jika dibandingkan dengan PVC figure Ryuk buatan produsen lain(daf/bs/ kkn)

19


TOTAL SPORT

2020 Bintang

Nemanja Vidic

Jadi Kapten Permanen NEMANJA Vidic benar-benar memiliki peran yang signifikan bagi Manchester United. Setelah kontraknya diperpanjang hingga 2014, Vidic ditetapkan sebagai kapten tim United musim ini. Vidic menggantikan posisi Gary Neville. Dia pun sekaligus membuat Rio Ferdinand hanya menjabat wakil kapten. Vidic sebetulnya telah mengenakan ban kapten dalam empat laga United di Premier League musim ini. Alasan itu pula yang melatarbelakangi keputusan pelatih Sir Alex Ferguson untuk menetapkan defender 28 tahun itu sebagai kapten permanen. “Seperti yang saya katakan pekan lalu, pemain yang menjabat kapten tim adalah seseorang yang selalu tampil membela tim,” kata Ferguson sebagaimana dikutip MUTV. “Semuanya merekomendasikan Vida “ sapaan akrab Vidic “ untuk posisi itu. Dia selalu fit sepanjang musim dan Anda tidak akan pernah meninggalkannya dalam tim kecuali karena ingin mengistirahatkannya. Dia memulai musim ini sebagai kapten dan akan terus begitu,” tambah Ferguson. Ferdinand sempat dikabarkan bakal menjabat kapten United saat menghadapi Liverpool. Alasannya, karena partner Vidic di jantung pertahanan United itu mengemban jabatan serupa dalam debutnya musim ini melawan Glasgow Rangers di Liga Champions (14/9). Tapi, keputusan Ferguson memilih Vidic membuat Ferdinand harus dua kali menerima nasib tergusur dari ban kapten tahun ini. Sebelumnya, Ferdinand kehilangan ban kapten timnas Inggris. Gara-gara cedera sehingga absen di Piala Dunia 2010, posisi Ferdinand sebagai kapten Three Lions “ sebutan timnas Inggris “ digantikan Steven Gerrard. Saat ini, Ferdinand memang sudah pulih dari cedera ligamen lutut dan beberapa kali dipercaya sebagai kapten United. Tapi, rentan cederanya pemain 31 tahun itu menjadi alasan Ferguson tidak memilihnya musim ini. “Sangat senang melihat Rio (Ferdinand) kembali. Kalaupun dia dimainkan, itu karena dia adalah pemain luar biasa,” jelas Ferguson. (dns/bas)

Pontianak Post

Minggu, 19 September 2010

Terancam 34 Tahun Penjara HUKUMAN berat mengancam Floyd Mayweather. Itu tak lepas dari laporan yang diajukan mantan pacar petinju professional Amerika Serikat (AS) itu, Josie Harris, kepada kepolisian Las Vegas, Nevada. Harris dan Mayweather pernah tinggal bersama selama tujuh tahun dan berakhir Mei lalu. Mereka menjalin hubungan selama 15 tahun. Awalnya, ibu tiga anak itu melaporkan Mayweather telah melakukan kekerasan. Namun kemudian dia menambah laporan itu dengan tuntutan beruntun. Menurut Harris, Mayweather telah melakukan kekerasan, perampokan, pencurian besar-besaran, pemaksaan kehendak, dan gangguan terhadap dia. Kekerasan itu dilakukan di rumah Harris, Kamis pekan lalu. Selain memukul, Mayweather juga mengambil telepon seluler Harris dan mengancam akan menghabisi kekasihnya. Akibat ulah Mayweather, Harris harus dirawat di rumah sakit karena mengalami luka-luka di wajah serta goresan di lengan. Setelah adanya laporan itu, kepolisian sempat me-

nahan Mayweather. Tapi pengacaranya sanggup membebaskan membayar uang jaminan sebesar USD 3 ribu (sekitar Rp 27 juta) hingga kasus itu dilimpahkan ke pengadilan Nevada. Pengacara distrik Clark County David Roger sudah mendapatkan bukti signifikan jika Mayweather melakukan tindak kekerasan itu. Petinju berusia 33 tahun itu juga terbukti telah mengambil telepon seluler dari Harris. HIngga kemarin pengacara Mayweather, Richard Wright, belum memberikan keterangan atas tuntutan itu. Dalam surat kabar Las Vegas Review-Journal, Wright menyatakan jika tuntutan berdasar pada kejadian yang sama dalam laporan polisi, hal itu adalah pembunuhan karakter yang luar biasa. Rupanya itu bukan kekerasan pertama yang dilakukan Mayweather terhadap Harris. Sebelumnya petinju yang belum pernah terkalahkan itu pernah melakukan kekerasan terhadap Harris pada 2005. Mayweather memukul wanita itu di sebuah klub malam di Las Vegas. (vem/tom)

Floyd Mayweather

Piala Davis

Serbia Masih Butuh Kerja Keras

Janko Tipsarevic

BELGRADE - Serbia tak mudah ditundukkan meski tanpa kehadiran Novak Djokovic pada semifinal Piala Davis 2010. Viktor Troicki dkk sanggup menahan imbang Rep. Ceko 1-1 pada Sabtu (18/9) dini hari lalu. Serbia sempat tertinggal 0-1 dari lawan setelah tunggal pertama Viktor Troicki dipaksa mengakui ketangguhan Radek

Stepanek 6-4, 2-6, 4-6, 4-6 di Belgrade Arena. Torehan itu memang sudah diprediksi sejak awal. Maklum, Stepanek merupakan pemain pengganti tunggal pertama Djkovic yang mundur karena mengalami gangguan pencernaan gastroenteritis. Beruntung, pada laga kedua Janco Tipsarevic sukses menyamakan kedudukan 1-1. Dia

mengandaskan Tomas Berdych 7-5, 6-2, 2-6, 7-6 (5). “Kami tetap tim yang tangguh meski Djokovic tak bisa tampil. Kami salah satu tim etrbaik di dunia,” ujar Tipsarevic bangga kepada Associated Press. Prestasi Tipsarevic memang cukup moncer akhir-akhir ini. Salah satunya menjadi runnerup Wimbledon. Kemenangan itu sekaligus membuka kesempatan Serbia menuai tiket final untuk kali pertama. Kepiawaian petenis rangking ke-37 ATP (Asosiasi Tenis Pria) itu pun diakui lawan. “Radek memberi perlawanan terbaik yang membuat tim saya semakin erat. Ini bisa menjadi hari yang lebih baik jika kami unggul 2-0. Tim tuan rumah memang tampak percaya diri dan siap memberikan penampilan terbaik yang dimiliki,” ujar Berdych. Salah satu kunci kemenangan Tipsarevic adalah dengan sanggup menaklukkan senjata utama Berdych, yakni servis kuatnya. Tipsarevic sempat kesulitan beberapa kali atas permainan

servis yang diberikan dan mampu mematahkan dua kali untuk memenangkan dua set terakhir. Meski Berdych sempat mencuri kemenangan pada set ketiga. Satu bola netcord mengantarkan petenis nomor tujuh dunia Berdych untuk memimpin 3-1 di babak ketiga. Tpsarevic pun membalas dengan memukul bola ke atas. Netcord lainnya juga dibukukan petenis Rep. Ceko itu dan kedudukan 3-1 pada set keempat setelah Tipsarevic mengoleksi dua break points. Tapi kali ini konsentrasi Tipsarevic tak terganggu dan bahkan sanggup menggembalikan bola dengan forehand rendah ke arah lawan. “Saya memberikan dia angkaangka yang mudah dan banyak sekali kesempatan pada servis saya,” ujar Berdych. Meski kalah, Berdych tetap membukukan ace lebih banyak, yakni 16 ace sedangkan Tipsarevic hanya sembilan kali. Troiki yang menjadi pengganti Djokovic tak mau disalahkan, meski dia sudah mengetahui

akan turun seagai tunggal pertama. “Saya tahu saya akan bermain hari ini, kemarin, red). Saya siap karena sudah tahu Djokobic tak bermain dan saya sudah focus. Tapi memang berbeda saat anda tak yakin untuk turun bermain bukan,” tutur Troicki. Meski tak ebrmain, Djokovic tetap memberikan dukungan kepada rekan-rekannya. Bukan takmungkin dia bakal memperkuat sektor ganda. “Saya memutuskan untuk menyimpan tenaga dua hari terakhir ini. Jika hasil hari pertama masih belumc ukup saya mungkin akan turun di nomor ganda,” terang petenis nomor dua dunia itu. “saya yakin siap bermain Minggu nanti,” imbuh dia. Dis emifinal lainnya, Prancis masih unggul atas kontra Argentina 2-0. Hasil itu membuat Prancis hanya butuh satu kemenangan lagi untuk melaju ke partai puncak. Gael Monfils menumbangkan Davd Nalbandian 6-4, 2-6, 6-4, 6-3 dan Michael Llodra menang atas Juan Monaco 7-5, 4-6, 7-5, 6-3. (vem)


Minggu, 19 September 2010

Perhatikan Petugas Operasional

Mujiono

PONTIANAK – Anggota Komisi D DPRD Kota Pontianak, Mujiono, belum lama ini mengungkapkan semestinya petugas kesehatan di Puskesmas maupun lainnya yang bersentuhan langsung dengan pelayanan masyarakat bisa mendapatkan haknya lebih besar ketimbang mereka yang berada di atasnya. Hal demikian dikatakannya dengan melihat realita dan kenyataan dilapangan yang menggambarkan kinerja operasional yang berat dan menangani secara langsung. Jelas kewajiban mereka harus dibalas dengan hak yang juga lebih besar. u Ke Halaman 27 kolom 5

Polisi Bongkar Pabrik Miras Ilegal

u Ke Halaman 27 kolom 5

Produsen minuman keras mulai meniru modus bandar narkoba dalam memproduksi barang dagangan mereka. Salah satunya adalah pemilihan tempat produksi yang cenderung berada di kawasan elite. Salah satunya, pabrik minuman keras (miras) ilegal PONTIANAK – Munculnya di kawasan perumahan Nir-konflik agama beberapa waktu lalu di Bekasi wana Executive yangpenting dikelola mendapat sorotan dari tokoh oleh Beni Seto. Selengkapnya agama di Kalimantan Barat. Ahmad Zaim, Ketua di halaman 35.Majelis Ulama Indonesia

Beragama Mesti Rukun

Kalbar belum lama ini menjelaskan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama, terutama sikap saling menghargai dan tidak main hakim sendiri. Hal senada juga dikemukakan oleh Barnabas Simin selaku tokoh rohaniawan kristiani Kalbar, Sabtu (18/9). Ia mengungkapkan keperihatinannya atas kasus tersebut. Ahmad Zaim menyoroti hal tersebut sebagai bentuk egoisme pribadi yang kemudian merebak menjadi isu antar agama. Peristiwa seperti ini bukan baru pertama kali terjadi. Meski demikian, masyarakat tidak bisa belajar dari kejadian yang lalu. u Ke Halaman 27 kolom 5

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Perhubungan PONTIANAK—Dinas Perhubungan dituntut memberikan pelayanan tepat waktu agar selaras dengan pertumbuhan dan perkembangannya. Demikian ditegaskan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Christiandy Sanjaya saat memperingati upacara apel bendera Hari Perhubungan Nasional 2010, Jumat (17/9). Menurutnya, Dinas Perhubungan dituntut pula memberikan peChristiandy Sanjaya layanan yang berkualitas. Untuk meningkatkan kualitas dan mewujudkan pelayanan yang tepat mutu dan tepat waktu, kata dia, memang bukanlah pekerjaan yang mudah.

Ratakan Perut dengan Belly Dance Absen Waktu Pulang

u Ke Halaman 27 kolom 5

TARI perut atau belly dance merupakan salah satu seni tari Sekretaris Daerah Kota Pontianak, yang telah lama dikenal. Ter-seluruh Toni Herianto meminta satuan kerja perangkat daerah utamakepala di lingkup masyarakat melakukan pembinaan terTimursegera Tengah. itumasuk hadap pegawaiTarian yang tidak tanpa keterangan. “Bagi pegawai menjadi atraksi menarik yang yang tanpa keterangan tidak disajikan di acara pernikahanmasuk kantor, pertama kita akan mintaatau kelahiran. kan kepada kepala dinasnya untuk pembinaan kepada yang Kinimelakukan tari perut tak sekadar bersangkutan,” katanya yang terus seni. melakukan Gerakan-gerakan tari seusai inspeksi mendadak lebaran. perut libur diyakini bisa menjaga Ke Halaman 27 kolom 1 kesehatan tubuhu perempuan.

metroPOLIS Jawa Pos Pontianak Post

SABTU 9 MEI 2009

HALAMAN 29

Tubuh

21

M

Harapan

M

SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST

TAK TERAWAT: Kendaraan melintasi sebuah halte di Jalan Ahmad Yani tepat di depan gedung sekolah MAN 2 siang kemarin. Meski tak terawat, halte tersebut masih berfungsi dan digunakan anak-anak sekolah.

Menanti Komitmen Kejaksaan Sedang Hitung Kerugian Negara PONTIANAK—Banyak kasus dugaan korupsi di Kalimantan menjadi bidikan kejaksaan. Penyidikan dan pengembangan kasusnya sedang berlangsung. Ada beberapa kasus diantaranya kejaksaan sudah ada menetapkan tersangka. Mulai kasus yang menelan kerugian negara dari ratusan juta hingga miliaran rupiah. Dalam satu bulan terakhir, sejak Agustus hingga September 2010 sudah tiga orang ditahan Kejaksaan Tinggi. Semua terindikasi terlibat praktik dugaan tindak pidana korupsi di kasus berbeda. Masing-masing kasus pembangunan dermaga Paloh, Penggantian dana Obat di BKD, dan pengadaan baju Hansip. KasuspembangunandermagaPalohmasih satu tersangka, yakni Dd, PNS Dinas Sedang

Beberapa kasus yang diatangani oleh PT yang hingga saat ini seolah tenggelam 1 APBD Kalbar TA 2002-2003 (pos DPRD Kalbar), tersangka 1 orang anggota DPR RI, 3 orang mantan anggota DPRD Kalbar 1999-2004. ditangani oleh kajati Kalbar, kerugian Negara Rp 22 Miliyar. 2 Asuransi Multiptoteksi gurbernur dan wakil gurbernur, hingga saat ini masih belum ada tersangka, ditangani oleh Kajati Kalbar dengan total kerugian Negara 2,3 Miliyar. 3 Kasus dana OTDA Sintang, tersangka mantan anggota DPRD Sintang 1999-2004. ditangani oleh kajati Kalbar dengan total kerugian Negara 2,3 Miliyar. 4 DPRD Bengkayang, tersangkanya ada 33 orang ditangani oleh kejari Sambas, dengan kerugian 8 miliyar dan melibatkan DPR RI komisi II.

Orang-orang ini terlahir 5 DPRD Ketapang, tersangkanya ada 3 orang ditangani oleh Kejari Ketapang dengan total kerugian 8,8 M. normal. Hanya tinggi badan 6 APBD Sambas 2001-2004 (pos DPRD Sambas) dengan tesangka ada 3

yang membuat merekaorang ditangani oleh kejari Sambas dengan total kerugian 10,8 M. u Ke Halaman 27 kolom 5 Sumber Databes LPS AIR berbeda. Meski posturnya mini, cita-cita mereka tak

Diharapkan Tak Sekadar Lips Service Pengajar Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura Pontianak, Hermansyah, mengatakan penahanan tersangka kasus tindak pidana korupsi oleh Kejaksaan Tinggi diharapkan tidak menjadi sekadar lips service. Sejumlah kasus tindak pidana korupsi di Kalbar yang melibatkan pejabat maupun mantan dengan nominal besar masih banyak menggantung. Pengusutan dan penanganan mesti menjadi prioritas. “Komitmen pemberantasan korupsi memang harus kejaksaan tunjukkan kepada publik. Untuk mengusut tuntas setiap kasus tindak pidana korupsi. Komitmen korupsi u Ke Halaman 27 kolom 5

Jangan Tebang Pilih Kasus ikut mengkeret. Harapan PONTIANAK-- Koordinator Hukum dan Monitoring Peradilan, Kontak Rakyat Borneo Firandamengatakansaatinipihak kejaksaan belum juga melakukan verifikasi atas kasus–kasus korupsi yang telah masuk dalam proses penyelidikan baik di kejaksaan maupun di kepolisian. “Harusnya penyidikan tersebut terus dilakukan sesuai

terus melambung dan tumbuh tinggi.

dengan amanat UU No 31 tahun 1999 tentang Kejahatan Tindak Pidana Korupsi,” katanya Jumat (17/9) Ada beberapa poin, kata dia, yang sering dikatakan oleh kejaksaan terkait dengan kasus para pejabat aktif yang terkendala. Diantaranya ialah masih harus ijin menteri dalam negeri dan presiden atau kurangnya bukti tindak pidana korupsi. “Itu alasan yang sering dikatakan oleh kejaksaan untuk pejabat aktif yang terlibat kasus korupsi,” katanya. Dia mengatakan harusnya ke-

jaksaan tidak tebang pilih penanganan kasus. Lihat saja kasus yang terungkap di peradilan negeri yang telah dilakukan penuntutan oleh kejaksaan. Kasus yang diproses hanya penjabat rendahan yang merugikan negara yang disidangkan seperti Rumah Sakit Sudarso Pontianak , BNI Untan. Namun, kata dia, untuk kasus besar yang melibatkan penjabat dan aparatur tidak bisa ditindak sesuai dengan prosudur hukum yang berlaku. Contoh kasus Bansos Koni Kalbar yang melibatkan Setda Provinsi

dan Gubernur Usman Jafar. ”Kesimpulan Kontak Rakyat Borneo, hal itu bisa terjadi karena kejaksaan masih rentan intervensi politik dalam penanganan kasus korupsi. Kurang profesionalnya kejaksaan terhadap penanganan korupsi. Masih banyaknya mafia peradilan /mafia kasus bercokol di sistim birokrasi kejaksaan. Menumpuknya kasus korupsi yang tak ditangani berakibat pembiaran kasus korupsi,” katanya. u Ke Halaman 27 kolom 5

Spesialis Curat dan Curas Ditembak Relokasi Sudirman Jangan Bermasalah

PONTIANAK—Seorang spesialis pencurian dengan kekerasaan dan pemberatan, As, 26, warga Jalan Tabrani Ahmad gang Serumpun, terpaksa dirobohkan dengan timah panas karena saat ingin ditangkap berusaha melarikan diri di kawasan Tanjung Hilir, Pontianak Timur, Sabtu (18/9). Hasil pengembangan sementara dari pihak kepolisian, tersangka sudah berulang kali melangsungkan aksi kejahatan di kota Pontianak dengan berbagai tempat yang berbeda. Tiga TKP di kawasan Potianak Barat, satu TKP di Pontianak Selatan dan Sungai Raya.BOLA BaBERSAMA rang curian tersangka terdiri atas laptop dan sepeda motor. Kini tersangka sudah Meski bertubuh Djoko tetap berupaya mendekam ditahanankecil, sel Kepolisian Sektor Pontianak Selatan. menggapai cita-cita mungkin Kapolsek Pontianak Selatansetinggi Ajun Komisaris Abul Hafidz mengungkapkan tersangka memang sudah menjadi target SUTAMI/PONTIANAK POST pihaknya. Tersangka berhasil ditangkap melalui pengembangan dan pengintaian DITEMBAK: As (26) spesialis Curat dan Curas ditembak polisi. Kini dia harus

PONTIANAK – Ketua DPRD Kota Pontianak, Hartono Azas mengatakan relokasi pedagang Pasar Sudirman diharapkan jangan membuat masalah baru. Ia pun menyarankan agar discommunication yang terjadi mesti diselesaikan terlebih dahulu sebelum dilakukan relokasi. Sabtu (18/9) ia menjelaskan bahwasanya ada beberapa pedagang yang mendatangi dewan untuk membicarakan masalah relokasi pedagang sudirman ke pasar cempaka. Namun ada beberapa kendala yang menurut pedagang sangat tidak sesuai dengan pembicaraan awal, dan terjadi selisih informasi antara pengurus forum dengan pedagang sendiri. “Saya menyarankan agar masalah tidak lancarnya komunikasi ini bisa dibicarakan ulang, agar tidak menjadi bumerang dikemudian hari. Nanti bukan menyelesaikan masalah,

Penulis Ratusan Surat Cinta u Ke Halaman 27 kolom 5

mempertanggungjawabkan perbuatannya.

u Ke Halaman 27 kolom 5

Menjelang HUT Lantas ke-55

TERGOPOH-GOPOH Djoko berjalan perempuan. Setelah panjang lebar menyanjung sungkan untuk mengatakan cinta pad menuju kamar tidurnya. Yang dia cari adalah sang pujaan hati, tampaknya, ada sesuatu yang yang disukainya. ’’Kali pertama saya n salah satu surat cinta yang pernah ditulisnya. mengganjal hati sang penulis. ’’Mbak Maria cewek ya saat SMA itu,’’ jelasnya. Mungkin masih ada yang tersisa. yang manis, meski fisik saya cacat, tetapi apalah Namun, sampai belasan tahun kem Beberapa anggotasenyum kepolisian dengan berseragam memadati ruas jalan. Tak lama kemudian, pria 44 tahun artinya itu semua. Yang terpenting dalam cinta ada- Djoko tidak berhasil mendapatkan pa terlihat sebagaian mereka melakukan pengecetan zebra cross yang terletak di itujalur mengembang. Ada satu surat yang masih lah hati dan bukan fisik khan?’’ tulis Djoko. hidup. Padahal, banyak juga yang d kota mempawah secara bergotong royong dan sesekali sambil mengatur tertinggal di lemari kamarnya. Layang cinta Maria adalah perempuan penjual alat-alat Pria bertinggi 114 sentimeter tersebut m arus lalu lintas yang juga memadati sebagian ruas jalan. itu belum sempat terkirim pada tujuan. Sampul rumah tangga keliling. Djoko bertemu Maria menyebut ’’kegagalan’’ itu karena Royadi, Mempawah surat tersebut sudah termakan usia. WarnanyaSugeng di Surabaya, saat perempuan itu menawarkan fisiknya. Dia merasa, sampai saat ini cokelat, tak lagi putih. Meski begitu, lembaran barang dagangannya. Saat pertemuan per- belum betul-betul fight untuk mengejar cin surat itu masih rapi dan tidak kusut. tama, Djoko lantas jatuh hati. Pertemuan Itu bukan tanpa alasan. Djoko menu Surat itu untuk Maria, seorang gadis yang berlanjut, tapi tidak lama. Sebab, Maria pernah juga dirinya mendapatkan s tinggal di Klaten, Jawa Tengah. Ada tulisan di harus segera kembali ke Klaten. gadis karena kerja kerasnya. Sempat ’ belakang amplop tersebut. Bunyinya, Kangen Djoko mengaku, surat untuk Maria itu adalah beberapa waktu, Djoko lantas meng selalu dari Mast Djoko, Petemon, Surabaya. satu di antara ratusan yang telah dia tulis. Tentu perempuan itu adalah sepupu jauhnya. H Kata Djoko, huruf t di belakang kata Mas sengaja tidak hanya ditujukan pada Maria, pada be- Lantas ganPolres pun Pontianak terpaksasedang dihentikan. ZEBRAtapi CROSS: Anggota melakukanSang penge- pere catan di salah satu Zebra Cross ada di Jalandengan Raya Kota Mempawah. dia tambahkan. Itu agar lebih keren. ’’Surat itu lasan gadis lain. Dengan surat, Djoko mengaku laluyang menikah lelaki lain. M harusnya sudah saya kirim tiga tahun lalu,’’ mampu mengungkapkan perasaannya lebih meru- saat iniselaku sepupu jauhnya tersebu Tanggal 22 september Djoko, Kirana, Kasat Lantas Polres kata Djoko lantas tersipu. Lidahnya dia julurkan dalam. Masalah nyantol ataupakan tidak,hari ituulang urusan dua anak. tahun memiliki lantas. Pontianak. Demikian diungkapkan u Ke Halaman kolom 1 seperti anak-anak sedang mengejek. Wekk... belakangan. ’’Meski sampai saat ini belum per- I Chandra Walau demikian, ketika27 bertemu

Siap Layani Masyarakat Lebih Maksimal

SUGENG/PONTIANAK POST


PINYUH & NGABANG

22

Pontianak Post

FPDIP Pertanyakan Jasa Giro pada Bank Umum

PU FRAKSI

Jawaban Eksekutif Belum Transparan JAWABAN Pemerintah Daerah dari pandangan umum fraksi DPRD Kabupaten Pontianak, yang disampaikan Bupati dinilai kurang memuaskan. Isi jawaban yang dibacakan langsung di depan rapat paripurna yang dipimpin Rahmad Satria dan Rusli Abdullah serta H Amin H Aminin dinilai dewan biasa-biasa saja dan belum transparan. H Ria Norsan menjelaskan sehubungan dengan alokasi tambahan dana penguatan desentralisasi fiscal dan percepatan pembangunan daerah (DPDF-PPD) sebesar Rp34,5 miliar. “Berdasarkan Surat Menkeu RI No: S-370A/ MK.7/2010 tanggal 14 Mei 2010 dengan penggunaan dana yang sudah terarah sesuai dengan yang telah ditetapkan dan telah mendapatkan persetujuan DPRD,” terang Bupati. Pemda juga tidak transparan dalam memberikan jawaban atas beragam pandangan umum fraksi. Eksekutif memberikan jawaban terhadap lambannya kinerja SKPD dalam merealisasikan kegiatan pembangunan fisik. Bupati mengakui, dalam pelaksanaan tender memerlukan waktu yang cukup panjang. Karena sebelum melaksanakan tender harus dilaksanakan tender perencanaan dulu sebagai dasar tender fisik. Disamping adanya perubahan petunjuk pelaksanaan ataupun juknis yang dikeluarkan pemerintah pusat. “Kesemuanya itu perlu penyesuaian kembai terhadap kegiatan yang sebelumnya telah direncanakan agar dalam pelaksanaannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” terang Ria Norsan. Sayangnya eksekutif masih enggan menerangkan alasan keterlambatan pelaksanaan tender. Padahal, APBD 2010 sudah disahkan DPRD pekan ketiga Desember 2009. Bahkan Bupati Ria Norsan di depan paripurna usai disahkan bertekad, pelaksanaan tender proyek 2010 sudah bisa digerakkan April 2010. (ham)

PEMBANGUNAN

BKM Entikit Jaya Tahap Pelaksanaan PELAKSANAAN kegiatan P2KP untuk tahap ke dua khususnya di Dusun Entikit Desa Tebedak Kecamatan Ngabang Kabupaten Landak saat ini masih dalam tahap pelaksanaan. Dalam kegiatan fisik berupa jalan sepanjang 250 meter . “Untuk pakem Entikit Jaya saat ini sedang melaksanakan pembangunan fisik berupa rabat beton sepanjang 250 meter dan ini melanjutkan kegiatan yang dulu,” tutur Lukas ketika dijumpai Pontianak Post diselasela pelaksanaan kegiatan Jumat kemarin di Ngabang. Dikatakannya pelaksanaan dilakukan dua kelompok yang masing-masing pada pelaksanaan pembuatan jalan rabat beton dan pemasangan batu kong pada titik jalan yang dinilai cukup parah. Hanya saja, katanya, dalam pelaksanaan tersebut memang cukup terkendala lantaran material yang dibutuhkan seperti semen, krikil dan pasir mengalami keterlambatan sehingga kegiatan ini tidak dapat dilakukan secara terus menerus. “Kalau memang materialnya lancar, kami kira tidak seperti ini dan dapat kita laksanakan secara cepat,” katanya. Belum lagi kondisi cuaca yang tidak bersahabat sehingga kegiatan ini agak terhambat dan ini akan sangat memakan waktu. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara gotong royong bersama seluruh masyarakat yang ada di daerah ini. (wan)

Minggu 19 September 2010

Hamdan/Pontianak Post

BONGKAR MUAT: Aktivitas bongkar muat di pelabuhan perikanan Kuala Mempawah terus mengalami peningkatan. Terlihat nelayan sedang menurunkan es batu yang sudah dihaluskan dari truk untuk selanjutnya dimuat ke kapal nelayan yang akan melaut.

Kualitas Proyek Fisik 2010 Terancam MEMPAWAH--Dinas Pendidikan Kabupaten Pontianak seperti dianak emaskan. Itu terlihat dalam pengalokasian anggaran 2010 sejak awal memang lebih menggiurkan nilainya. Dalam perubahan APBD 2010 kembali menggelontorkan anggaran melalui DAK pendidikan sebesar Rp 42 miliar yang kini mengalami perubahan semula swakelola menjadi sistim tender. S eper ti ter tuang dalam Keputusan Gubernur Kalbar No 166/KEU-/2010 serta penyesuaian dengan Peraturan Menkeu No, 199/PMK.07/2010 tentang pedoman umum dan alokasi dana tambahan (ADT). Penegasan itu dilontarkan

Doddi Azman Ketua Fraksi Pemuda Pembaharuan Keadilan Bangsa (F-PPKB) seperti disampaikan pada koran ini, melihat hampir separuh dari total keseluruhan perubahan anggaran. “Kami mengingatkan, dalam pelaksanaannya nanti harus selalu dilakukan monitoring dan evaluasi capaian kerja yang dilakukan, khususnya Dinas Pendidikan dan dinas lainnya agar dalam pelaksanaannya nanti tidak menimbulkan gejolak dan permasalahan seperti tahun sebelumnya,” warning Teddy Azman. Terlebih pula sebelumnya telah terendus pengaturan itu dilakukan oleh satu jalur. Dikaitkan dengan waktu yang tersisa hanya

empat bulan, apakah dimungkinkan, semua fisik proyek 2010 bisa terealisasi hingga batas waktu tanggal 25 September 2010 sudah harus tuntas. “Itu yang kami ingatkan kepada eksekutif khususnya Bupati, jangan hanya bisa menetapkan batas waktu. Tapi pelaksanaan tender proyek masih banyak yang molor. Jangan beralasan, kualitas pekerjaan fisik proyek jalan amboradul, karena faktor alam. Jika itu terjadi di lapangan, tentunya akan menjadi persoalan dan temuan BPK-RI, dewan, LSM, media cetak termasuk juga penyidik maupun komponen masyarakat lainnya dikemudian hari,” ingatkan Doddy. (ham)

MEMPAWAH--Kembali Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (FPDIP) memberikan stressing terhadap drap perubahan anggaran 2010 yang disampaikan eksekutif. Menurut partai berlambang banteng moncong putih itu, dalam rancangan perubahan ABPD terdapat pengurangan terhadap target pendapatan, khusunya yang bersumber dari DBH pajak atau DBH non pajak dari Rp28,3 miliar menjadi Rp21,95 miliar. “Kami menilai cukup ironis, seiring dengan meningkatkan pendapatan netto secara nasional dari sektor pajak yang mencapai Rp1.000an triliun,” tanya Susanto SE sekretaris Fraksi PDIP. Sementara target PAD hanya bertambah Rp2,3 miliar yang bersumber dari hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan Rp2,1 miliar dari deviden Bank Kalbar 2008 dan 2009 serta lain-lain PAD yang sah Rp30 miliar. Sementara jasa giro atas penyertaan modal di BPR yang tersimpan di bank umum mengapa belum tercatat sebagai

pendapatan dari hasil pengelolaan kekayaan daerah,” kata Susanto kembali meragukannya. FPDI Perjuangan mengakui, investasi merupakan sebuah hal yang sangat diharapkan di daerah, seiring tingkat kemampuan keuangan daerah yang belum begitu memadai. “Namun sayangnya, kebijakan investasi di Kabupaten Pontianak yang dilakukan Pemda, justru tak sedikit menimbulkan persoalan,” sorot F-PDIP. Ditegasakn Susanto, menurut tim pengendalian dan pembinaan investasi (TP21) yang dibentuk dengan SK Bupati juga belum berjalan secara maksimal. Padahal tim itu diharapkan dapat memberikan advice akan kebijakan investasi Pontianak. “Bupati mengoptimalkan peran dan fungsi TP21 melalui penguatan kewenangan dan dukungan sumber pendanaan,” pinta F-PDIP. Disisi lain juga disoroti pemanfaatan dan pengelolaan kawasan hutan yang tidak sesuai status hutan dan peruntukkannya sehingga tindakan itu menjadi ancaman atas kelestarian lingkungan di wilayah ini.(ham)

Jelang HUT Lantas ke 55

Siap Layani Masyarakat Lebih Maksimal Beberapa anggota kepolisian dengan berseragam memadati ruas jalan. Terlihat sebagaian mereka melakukan pengecetan zebra cross yang terletak di jalur kota Mempawah secara bergotong royong dan sesekali sambil mengatur arus lalu lintas yang juga memadati sebagian ruas jalan. SUGENG ROHADI, Mempawah TANGGAL 22 September merupakan hari ulang tahun lantas. Demikian diungkapkan I Chandra Kirana, selaku Kasat Lantas

Polres Pontianak. Karena itu, seluruh anggota lantas Polres Pontianak terlihat sangat sibuk pada Sabtu (18/9) pagi mempersiapkan segala sesuatunya. Sebagian anggota melakukan pengecatan di jalan terutama zebra cross maupun garis pemisah jalur jalan yang ada di Mempawah dan daerah sekitarnya. Rambu-rambu lalin juga dilakukan perbaikan demi memberikan pelayanan yang lebih maksimal kepada masyarakat. “Di hari ulang tahun lantas ke 55 pada 22 September nanti, kami melakukan beberapa perbaikan dan pembenahan terhadap sarana lalin termasuk rambu

maupun kesiapan anggota lantas Polres Pontianak dalam menjaga keselamatan penumpang,” ujarnya kepada Pontianak Post. Chandra mengakui masih banyak kendala lalin di wilayah kerjanya. Meski demikian, ia memberikan apresiatif tinggi kepada anggotanya yang telah bekerja maksimal selama ramadan dan pengamanan hari raya lebaran. Menurutnya terjadi penurunan tingkat kecelakaan lalin di wilayah kerjanya. Saat ini kecelakaan yang ditangani sekitar delapan kasus selama Ramadan dan lebaran. Diharapkan laka lantas bisa terus berkurang, dengan pelayanan yang maksimal tentunya semua

Sugeng/Pontianak Post

HUT LANTAS: Anggota Lantas Polres Pontianak sedang melakukan pengecatan di salah satu zebra cross yang ada di Jalan Raya Kota Mempawah, bertepatan dengan HUT Lantas ke 55.

yang diharapkan bisa terwujud. Peringatan HUT kali ini juga memberikan motivasi lebih bagi Polres Pontianak, terutama satuan lantas untuk meningkatkan kinerja dan pengabdian kepada bangsa dan negara. “Untuk memuluskan citacita tersebut, ia mengharapkan momen HUT tahun ini polisi dan masyarakat bisa lebih bergandengan tangan dalam mengurangi angka laka lantas di Kabupaten Pontianak.

Salah satunya dengan mentaati perturan lalin yang ada, serta memperhatikan petunjukpetunjuk keselamatan yang diberikan oleh aparat yang bertugas di jalan raya,” ungkapnya. Semoga dengan peringatan HUT lantas pada tahun ini, kami bisa memberikan pelayanan yang lebih baik, terutama dalam hal lalu lintas di jalan raya. Dan diharapkan masyarakat juga bisa tertib dan membantu kepolisian dalam menjalankan tugasnya. **


Pontianak Post

Minggu 19 September 2010

sambas

23

Warga Keluhkan Arus Tegangan Listrik Rendah

TERIGAS

Harus Lebih Baik Direktur PDAM Tirta Muare Ulakan sudah ditetapkan kepala daerah. Harapan masyarakat supaya kinerja pemimpin baru lebih baik dari sebelumnya. “Sejuta harapan pelanggan yang harus diwujudkan direktur baru,” kata anggota DPRD Samb a s A h ma d H S, dua hari lalu. Ia mengatakan b a nya k p e ke rjaan rumah yang ha r u s d i tu nt a skan pejabat baru. Menurutnya, persoalan yang harus diselesaikan yakni peningkatan pelayanan. “Pelanggan mengharapkan kuantitas dan kualitas distriAhmad HS, b u s i a i r. K a l a u persoalan ini tidak dapat diperbaiki, sama saja pejabat baru belum bekerja dengan baik,” tegasnya. Politikus muda ini mengungkapkan apalagi sekarang PDAM sudah mempunyai regulasi sendiri dalam menunjang kinerja lembaga. Legislator Partai Golkar ini mengingatkan kepala daerah bila memang pejabat tidak mampu bekerja walau masa bakti belum habis supaya dilakukan pergantian. “ Bu at ap a m e mb e r i k a n jab at a n ke p a da orang yang tidak mampu bekerja dan menjawab tantangan daerah. Sebab tuntutan masyarakat kepada pemerintah cukup besar dan harus dipenuhi,” kata Ahmad. (riq)

tILIK

Jaga Stabilitas Keamanan Suasana lebaran jangan sampai ternodai oleh hal-hal yang dapat menganggu tali silaturahmi. Kapolres Sambas melalui Kabag Ren AKP Dahir kemarin mengatakan jangan gara-gara insiden kecil dapat mengacaukan keamanan. “Pihak kepolisian mengharapkan seluruh lapisan masyarakat menjaga stabiltas keamanan. Pelihara hubungan baik yang telah terjalin saat lebaran maupu n da la m h i d u p s eha r i - ha r i ,” kat a nya. Ia m e n g e m u k a k a n k e j a d i a n p e r k e l a hian antarpemuda beberapa hari lalu hanya dikarenakan salah faham. Harapannya, semoga masyarakat saling menjaga dan tidak terpancing isu menyesatkan. “Mari kita bangun terus tali persaudaraan dan persatuan. Sehingga Kabupaten Sambas lebih aman, damai dan nyaman bagi seluruh lapisan m a s y a r a k a t ,” harapnya. (riq)

Toriq/pontianakpost

KERIKIL: Para pengguna kendaraan bermotor ketika melintas di lingkar Jalan Tebas-Sungai Kelambu harus berhati-hati karena banyak kerikil. Pekerjaan pembangunan jalan masih pada tahap pengerasan dan belum beraspal ini juga menimbulkan debu.

Tahapan Pemilukada Siap Ditetapkan SAMBAS – Komisi Pemilihan Umum Sambas sedang mempersiapkan berbagai tahapan pemilihan umum kepala daerah tahun 2011. Ketua KPU Sambas Su’aib, kemarin, menyebutkan sekarang sedang dilakukan persiapan untuk menetapkan kapan tahapan dimulai. “Rencana yang telah disusun, kemungkinan besar awal Oktober 2010 tahapan sudah dimulai. Sekarang sedang dilakukan penyeleksian anggota panitia pemilihan kecamatan dan panitia pemungutan suara di seluruh kecamatan,” katanya. Ia mengungkapkan KPU sendiri masih menunggu data kependudukan dari Dinas Kependudukan dan

Catatan Sipil. Menurutnya, terpenting yakni data kependudukan karena menyangkut banyak hal. “Data itu nantinya untuk menentukan jumlah pemilih, tempat pemungutan suara serta logistik pemilukada. Sekarang kami sedang mempersiapkan personil pelaksana di lapangan termasuk petugas di tempat pemungutan suara nantinya,” papar Su’aib. Menurutnya, proses seleksi PPK/PPS ini untuk menjaga indepedensi petugas. Dikatakannya, karena para pelaksana tidak boleh memberikan dukungan kepada pasangan calon kepala daerah yang maju perseorangan tanpa partai politik serta mengkampanyekan

calon pasangan kepala daerah. “Kami dalam waktu dekat akan melakukan rapat pleno untuk menentukan rentetan tahapan hingga masa pelantikan kepala daerah nantinya. Kami sekarang terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait,” jelasnya. Anggota KPU Sambas Ikhlas mengharapkan persiapan yang dilakukan untuk melaksanakan tahapan sesuai harapan. Ia mengemukakan kelancaran pelaksanaan tentunya dengan dukungan semua pihak. “Mudah-mudahan apa yang telah dipersiapkan ini dapat dilaksanakan dengan baik. Sehingga pemilukada 2011 berjalan lancar, sukses dan demokratis,” harapnya. (riq)

SAMBAS – Warga menge- kan. Buat apa mendistribusiluhkan tegangan listrik ber- kan listrik ketika alirannya dampak terhadap peralatan bermasalah dan merugielektronik. Yacob Pujana, warga kan pelanggan,” tegasnya. Sambas, kemarin, mengataIa megemukakan semoga kan menderita kerugian besar saja ada lembaga yang bisa akibat krisis listrik di daerah. mengadvokasi atau memper“Peralatan elektronik saya juangkan bagaimana menunseperti kulkas, pompa air, tut PLN untuk mengganti laptop dan lampu menga- kerugian pelanggan yang alat lami kerusakan. Siapa yang elektroniknya rusak akibat harus mengganti kerusa- tegangan rendah. “Kami sebakan alat itu semua,” katanya. gai pelanggan mengharapkan Ia menyebutkan bukan dirin- stabilisasi distribusi listrik seya sendiri, hingga tidak mungkin terjadi banyak kerusakan pelangperalatan Memang untuk sekarang elektronik.” gan lain mengaManakondisinya dipaksakan. lami hal Namun dalam waktu dekat jer PT PLN sama. Singkawang PLN akan menempatkan Achmad IsMenurutnya, kepa- dua mesin pembangkit yang mail beberda siapa apa waktu disewa pelanglalu megan harus nyebutkan Achmad Ismail m e n daerah tidak gadu ketika terjadi kerusa- bisa mengambil kebijakan. kan alat elektronik tersebut. Ia menyebutkan pusat te“Kami hanya pasrah den- lah mencanangkan tidak gan kondisi ini. Masih berun- ada pemadaman bergilir. tung pergantian tegangan “Memang untuk sekarendah tidak menimbulkan rang kondisinya dipaksapercikan api pada saat alat-alat kan. Namun dalam waktu elektronil yang rusak. Kami dekat PLN akan menempatmengharapkan persoalan ini kan dua mesin pembangkit segera teratasi,” ungkap Pujana. yang disewa,” ungkapnya. Abas, warga yang juga menIa menyebutkan diperkiraderita kerugian serupa mem- kan akhir 2010, dua mesin inta PT PLN lebih baik melaku- sudah terpasang dan dapat kan pemadaman bergilir. Ia beroperasi. “Kami memomenyebutkan jangan memak- hon maaf atas persoalan ini. sakan menyuplai listrik ke pe- Kami berusaha memberikan langgan bila tengangan kecil. pelayanan terbaik, semoga “Kami mengharapkan PLN saja dua pembangkit yang di daerah berani melawan didatangkan beroperasi tepat kebijakan pusat demi kebai- waktu sesuai kontrak.” (riq)

Penyegaran Pengurus MABM Sambas Dipertanyakan SAMBAS – Penyegaran Majelis Adat Budaya Melayu Kabupaten Sambas dipertanyakan tokoh pemuda. “Kami melihat pergantian kepemimpinan tanpa prosedur organisasi sesuai yang tertuang dalam anggaran dasar

dan anggaran rumah tangga,” kata mantan pengurus MABM Kalbar Mul’am Husairi, kemarin. Ia menyebutkan organisasi ini bukanlah untuk kepentingan pribadi. Menurutnya, pembentukan MABM sendiri bertujuan membangun har-

kat dan martabat adat istiadat melayu yang makin memudar. “Tentunya, orang-orang yang berada di dalam pengurusan memberikan contoh baik kepada generasi penerus. Salah satunya melalui prosedur dan ketetapan organisasi yang harus dilaksanakan sehingga siapa pun terpilih menjadi pengurus merupakan pilihan yang demokratis,” tuturnya. Mul’am mengatakan pergantian kepengurusan harus melalui tahapan musyawarah dan mufakat. Dikatakannya, karena tidak ada musyawarah

menimbulkan kecurigaan terhadap penyegaran pengurus MABM Sambas. “Apalagi sekarang memasuki ruang lingkup politik Pemilukada 2011. Sebab masyarakat kita sangat mudah mengkaitkaitkan sesuatu,” ungkapnya. Menurutnya, berdasarkan informasi bahwa ketua MABM Kabupaten Sambas dijabat Burhanuddin A Rasyid. Lanjutnya, bukan tidak mungkin indepensi organisasi akan hilang, sebab sudah banyak orang beranggapan lembaga ini akan mendukung salah satu

pasangan calon kepala daerah. “Kami tidak menginginkan lembaga adat dan budaya ini terlalu jauh masuk ke dunia lain. Terlebih lagi masuk ke ranah politik dan hanya menguntungkan kepentingan pribadi,” tutur Mul’am. Ia mengharapkan pergantian sesuai ketentuan organisasi, sehingga tujuan lembaga dapat dicapai sesuai program. “Semoga hal ini menjadi catatan bagi MABM Kalbar supaya tidak mengakui hasil penyegaran pengurus yang dilakukan tanpa musyawarah,” harapnya. (riq)


24

Pontianak Post

l

Minggu 19 September 2010


Pontianak Post

Minggu 19 September 2010

Kitab

Semua Dipanggil untuk Setia

Sisi Pandang Oleh:Dede Godjali, STh “Satu hal telah kuminta kepada TUHAN, itulah yang kuingini: diam di rumah TUHAN seumur hidupku, menyaksikan kemurahan TUHAN dan menikmati bait-Nya.” (Mzr.27:4) KETIKA Rut turut dengan Naomi, mertuanya, ke Betlehem, daerah barat sungai Yordan, (mungkin) Orpa berkata: ”Kasihan iparku itu, Rut, inilah awal hidup yang gelap baginya, dan entah berapa lama harus dijalaninya. Sungguh kasihan”. Memang Rut mengikuti ibu mertua miskin, yang juga sudah tua (yang harus dipelihara); adakah masa depan bagi seorang janda asal negeri Moab di tanah Efrata? Apakah benar yang dikatakan oleh pemazmur bahwa “Di dalam gelap terbit terang bagi orang benar?”(Mzr.112:4). Sisi pandang s es e orang dengan orang lain dapat saja berbeda. Si Ani, yang terlambat ”datang bulan” senang bukan main; maklum ia telah menikah empat tahun dan berharap sekali untuk punya anak. Lain lagi dengan si Ina, waktu tahu bulan datangnya terlambat, ia bingung dan tegang (padahal ia tidak selingkuh, tidak takut test DNA segala). Maklum ia telah empat tahun menikah dan sudah punya empat anak; jadi ini ”calon” anak kelima. Si itu senang, eh si ini tegang, sama-sama sudah menikah empat tahun. Paulus berbicara perihal jemaatjemaat di Makedonia, katanya:”Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan”(II Kor.8:1-2). Mereka adalah orang-orang miskin yang tidak terkungkung oleh kekurangannya; mereka mencoba untuk hidup di atas keterbatasannya. Dengan demikian mata mereka tetap terbuka, mereka dapat melihat bahwa kemiskinan tidak menghalangi seseorang untuk berbuat kebaikan. Sisi pandang yang berlainan senantiasa mengharapkan orang-orang lain berbuat kebaikan untuk mereka (kok orang kaya pada pelit ya; ga ada satupun yang muncul membantu saya. Tuh orang-orang berduit pada kemana? Masa sih ga tahu bahwa kami ini membutuhkan uluran tangan; memerlukan pertolongan?). Rasul Yohanes menulis surat untuk jemaat Laodikia:”Karena engkau b e rk a t a : A ku k ay a d a n a ku t e l a h memperkayakan diriku dan aku tidak kekurangan apa-apa, dan karena engkau tidak tahu, bahwa engkau melarat, dan malang, miskin, buta dan telanjang”(Why.3:17). Tidak semua orang kaya seperti Barzilai (ref.II Sam.19:32), membuka tangan lebar-lebar bagi orang yang membutuhkan; faktanya tidak sedikit yang serupa jemaat di Laodikia: gemarnya mengepalkan tangan kuat-kuat. Umat model Laodikia ini menyimak betul ajaran guru mereka: rajin pangkal pandai – hemat pangkal kaya. Sungguh mereka rajin mencari uang dan hal itu membuat mereka pandai berhemat sehingga bisa kaya raya. Guru yang memiliki (mantan) murid demikian entah akan bangga atau mengelus dada. Seorang teman berkata: ”Barang bermutu pasti mahal; yang murah ya pasti barang murahan”. Pakaian dan sepatu bermerk (dan biasanya berkwalitas baik) dijual murah karena nomernya tidak lagi lengkap atau modelnya sudah ketinggalan. Barang yang dari awal dijual dengan harga rendah mutunya ya juga rendah. Sisi pandang begini menjadi pedoman dalam dunia perdagangan. Dalam dunia penyelamatan patokannya tidak sama. Petrus mencatat: ”Sebab kamu tahu, bahwa kamu telah ditebus dari cara hidupmu yang sia-sia yang kamu warisi dari nenek moyangmu itu bukan dengan barang yang fana, bukan pula dengan perak atau emas, melainkan dengan darah yang mahal, yaitu darah Kristus yang sama seperti darah anak domba yang tak bernoda dan tak bercacat”(I Ptr.1:19). Keselamatan diberikan, bukan saja dengan harga murah, bahkan diberikan begitu saja. Itulah anugerah Allah. Da ra h K r i s t u s ya ng t a k t e r n i l a i mahalnya telah menebus kita, yang menerimanya tanpa mesti membayar apa-apa. Nah, yang murah bahkan gratis itu bukanlah sesuatu yang murahan (seperti barang rongsokan); inilah kemurahan (belas kasihan) Allah. Bersyukurlah bila kita tidak hanya telah dipanggil, namun juga dipilih untuk menikmati keselamatan yang dari Tuhan. Saat kita memandang sesuatu, janganlah terlampau kesisi (kepinggir), agar yang dilihat nampak lebih presisi.**

Oleh : Fr. Krisantus Siga, CP

“ JANGAN memilih aku bila kau tak sanggup setia”. Inilah sepenggal syair lagu yang dipopulerkan oleh Anang Hermansyah. Syair ini dibuat berdasarkan pengalaman hidup dimana ia mengalami keretakan dan kehancuran hidup rumah tangganya. Dia belajar untuk setia, tetapi jawaban dan harapan yang didambakannya itu tak sampai. Bahkan pujaan hatinya mengingkari kesetiaan mereka berdua. Harapan untuk setia pupus sudah, hilang ditelan bumi. Ia harus merelakan kepergian sang pujaan hati. Syair lagu ini sangat menarik dan sekaligus menantang hidup dan panggilan saya sebagai orang Kristiani. Pengalaman hidupnya dituangkan dalam sebuah lagu yang sangat populer di kalangan orang-orang muda. Lagu ini bukan sekedar dinyanyikan tetapi mengandung makna bila kau tak sanggup setia jangan pernah membuat suatu pilihan yang mengecewakan hati sesamamu. Jangan pernah berpikir untuk memilih aku, dia, dan yang lainnya bila kau tak sanggup setia. Saudara-saudari yang terkasih. Belajar menemukan makna dari sepenggal lagu yang dipopulerkan oleh pengalaman hidup Anang Hermansyah ini, saya mencoba men-

gajak para saudara untuk merefleksikan diri kita masing-masing. Apakah dalam hidup kita sudah setia dengan pasangan, setia dengan keluarga, setia dengan masyarakat atau sudahkah kita setia dengan Yesus? Nah, injil hari ini menggugah kita semua untuk belajar setia dimulai dari hal-hal kecil dan sederhana. Jika kamu setia dalam hal-hal yang kecil maka kamupun akan setia pada hal-hal yang lebih besar yang dipercayakan kepadamu (Luk 16:10). Orang yang mengakui dirinya setia adalah orang yang berkomitmen pada ucapan dan tingkah lakunya dalam hidup setiap hari. Keharmonisan antara kata dan tindakan mau menunjukan bahwa dia adalah setia. Setia pada janji yang pernah diucapkan dan janji itu perlu diwujudkan dengan tindakan yang konkret. Kesetiaan adalah unsur pertama dalam membangun suatu hubungan antara manusia dan Allah, dan hubungan manusia dengan sesamanya. Dalam hidup, kita semua dipanggil untuk setia. Tentunya, para saudara bertanya-tanya setia dalam hal apa? Atau bentuk kesetiaan yang model seperti apa yang perlu diterapkan dalam hidup? Apakah semua orang dipanggil untuk setia? Bagaimana dengan kita orang Kristiani? Untuk sampai pada jawaban pertanyaan-pertanyaan ini, saya mengajak para saudara semua untuk mendalami ajakan Yesus dalam Injil Lukas 16:1-13, sebagai dasar dari renungan Minggu ini. Saudara-saudari yang terkasih. Dalam injil hari ini, Yesus menasehati kita untuk setia. Setia

pada Allah dan setia pada manusia. Untuk mencapai kesetiaan pada Allah pertamatama kita harus terlebih dahulu setia pada hal-hal yang kecil, sederhana, setia pada tugas dan panggilan hidup kita. Dalam keluarga seorang suami dipanggil untuk setia melayani dan memberi nafkah buat istri dan anak-anaknya. Demikian pula istri dan anakanak dituntut untuk membantu bapak dalam memelihara keutuhan dan keberlangsungan hidup keluarga. Dalam masyarakat, setiap anggota harus setia menjaga dan memelihara kenyamanan lingkungan tempat tinggal. Demikian pula dalam lingkup negara, pemerintah setia menjaga keutuhan dan keamanan negara. Semua bentuk kesetiaan ini, memiliki hubungan timbal-balik artinya yang satu membutuhkan yang lain. Saling mengisi dan saling melengkapi. Apabila kesetiaan kita pada hal-hal konkret dan kecil sudah terwujud, maka kesetiaan itu akan tumbuh dan berkembang dalam keluarga, masyarakat, Gereja dan negara. Hidup kita sungguh menjadi cerminan dan model bagi orang lain. Orang yang setia pada perkara kecil dan sederhana, akan mendapatkan kepercayaan pada perkara yang besar.Saudara-saudari yang terkasih. Menjadi orang Kristen berarti menjadi pengikut Kristus. Dewasa ini, tantangan hidup sebagai orang Kristiani “Menakutkan”.Banyak orang Kristen diteror, diintel dan

Mengisi Kemerdekaan dengan Karma Baik (-1-) A no bhadra kratavo yantu visvato adabdhaso aparitasa udbhidah Deva no yatha sadamidvrdhe asannaprayuvo raksitaro divedive (Yajurveda 25.14). Artinya : Oh Tuhan, semoga datang karma yang baik, bebas dari hujatan-hujatan dan hasil karma yang muncul dari budi dan tidak dari ego. Karma yang timbul dari budi selalu akan mendapatkan kedamaian. Semoga para sarjana membantu untuk kemajuan kami, dan setiap hari melindungi kami tanpa rasa malas. MEWUJUDKAN Indonesia Merdeka ditempuh dengan pengorbanan ribuan nyawa bahkan jutaan nyawa rakyat Indonesia. Pengorbanan nyawa dan materi para Kusuma Bangsa dilandasi oleh tulus ikhlas dan semangat nasionalisme yang tinggi. Mereka berjuang bersatu padu tanpa memandang latar belakang agama, budaya, ekonomi dan partai politik. Prinsip dan motto yang dianut adalah “Merdeka atau Mati”. Semangat nasionalisme yang telah terpatri dalam setiap jiwa para pejuang merupakan sumber kekuatan untuk pembebasan dari belenggu penjajahan, tidak ada lagi penindasan manusia oleh manusia. Semangat para pe-

juang revolusi merebut puran dengan cara Oleh : IB.Heri J. kemerdekaan melalui sejujur-jujurnya. Unkejujuran bekerja keras tuk mendapatkan dan ditunjang oleh kekuatan moral. Kisah kemasyhuran, mereka selamanya pertempuran para pejuang kebenaran dan bekerja keras, mengusahakan apa akhirnya bangsa Indonesia mendapatkan saja (halal), dan tindakan-tindakan kebebasan dari belenggu penindasan kaum mereka selamanya bersatu padu penjajah dapat diilustrasikan pada cerita dan ditunjang oleh kekuatan moral. Mahabharata terutama bagian Bhisma Mereka tidak pernah mundur dalam Parwa sebagai berikut : perjuangan dan di medan peperanDhrstarastra, ayah dari Korawa merasa gan. Dan selamanya berpedoman khawatir atas dipukul mundurnya pasukan kepada kebenaran dan keadilan. Korawa oleh pasukan Pandawa. Untuk Dimana ada dharma, disana pun termendapatkan jawaban penyebab dari keka- dapat kemenangan. Oh Tuanku, itulah lahan pasukan putra-putranya, Dhrstaras- yang menjadi dasar pertama mengapa tra, berkata kepada Sanjaya: wahai San- putra-putra Pandu (Pandawa) tidak jaya, aku sangat khawatir mengenangkan terkalahkan dalam peperangan. kesudahan perang ini nanti, ceritakanlah Kebalikannya adalah putra-putra O Sanjaya, kekuatan apa yang mendukung paduka itu, mereka (Kaurawa) berhati para Pandawa itu sehingga mereka menda- jahat, mabuk perbuatan dosa, kejam pat kejayaan? Sanjaya berkata: “wahai jun- dan curang. Itulah pangkal kelemajunganku, dengarkanlah kata-kata hamba, han mereka di dalam pertempuran. dan hamba mohon agar paduka sudi me- Putra-putra paduka itu seperti anakrenungkan dan meresapkan ke dalam hati. anak tidak berpendidikan, banyak Kejadian yang sedang berlangsung seka- berbuat kekejaman dan kecurangan rang ini bukan pengaruh sihir atau illusi. terhadap putra-putra Pandu. WalauSebenarnya putra-putra Pandu (Pandawa) pun demikian, para Pandawa selalu itu tidak mendapatkan kemampuan-ke- berusaha menutupi perbuatan jahat mampuan baru. Sejak semula mereka telah para Kaurawa. Sesungguhnyalah di memiliki kekuatan, melakukan pertem- dalam berbagai kejadian putra-putra

bahkan dibunuh hanya karena imannya akan Yesus Kristus? Berbagai peristiwa kita ketahui sangat menyayat hati bahkan menggelisahkan hidup iman kita. Dengan peristiwa hidup ini, kita ditantang untuk apakah masih setia ataukah kita mundur dari hadapan Yesus? Yesus, mengajak saya dan anda untuk setia. Setia mengikuti-Nya dengan melakukan hal-hal yang sederhana dalam hidup. Semua orang Kristen dipanggil untuk setia. Setia pada Allah dan sekaligus setia pada sesama. Kesetiaan di sini, harus dimulai dari diri sendiri dan dikejar serta perlu diraih. Kesetiaan membutuhkan sikap pengorbanan dan ketekunan. Seorang awam dipanggil untuk setia pada ajaran dan hidup imannya kepada Tuhan, demikian pula seorang biarawan/ti dipanggil untuk setia pada tugas dan pelayanan yang terucapkan pada Tri kaul mereka. Seberapapun ukuran kesetiaan itu besar atau kecil jika dilakukan dengan penuh iman, maka anda telah mendapat satu tiket di mata Yang Mahakuasa. Yesus sebagai seorang guru telah belajar menjadi setia pada Bapa-Nya. Sikap hidup Yesus inilah yang sebenarnya menjadi contoh bagi kita orangorang Kristiani. Semoga kita semua dipanggil untuk setia, mulai dari perkara yang amat kecil sampai yang besar dan terlebih setia untuk menanggung tugas yang dipercayakan Allah kepada kita sehingga tidak menjadi beban. Amin.**

Mentari Hindu

paduka terlalu sering menghina putra pandu. Sekarang paduka harus merelakan mereka memetik buah-buah mengerikan, buah-buah bagaikan racun, menjurus ke suatu jalan penuh dosa. Paduka sendiri harus menerima pahala-pahala itu pula, karena paduka sendiri O raja, tidak sadar, meskipun dinasehati oleh para bijaksana yang menginginkan keselamatan paduka. Berulang-ulang paduka diperingatkan oleh Vidura, Bhisma dan Drona, dan hamba sendiri juga, tetapi paduka tidak mau mengerti bahkan menolak setiap nasehat yang tujuannya menyelamatkan diri paduka, seperti orang sakit menolak obat yang menyembuhkan dirinya. Setuju dengan sikap-sikap putra paduka, berarti bahwa paduka sudah menganggap para Pandawa itu tidak ada, lenyap termusnahkan. Sanjaya penasehat raja Dhrstarastra melanjutkan kata-katanya : Oh raja junjungan hamba, kemenangan para Pandawa melawan putra-putra paduka di medan perang karena Pandawa itu merupakan pejuang-pejuang yang gigih, tidak mengenal rasa letih, dan pantang menyerah, Dahulu, sekarang dan dimasa-masa yang akan datang, tidak ada yang akan menandingi dan menyamai keperkasaannya serta senantiasa terlindungi oleh Hyang Maha Kuasa.

“Etha passath imam lokam cittam rajarathunamam. Yatta bala visidantin atthis samgo vijanatam”. Arti: Marilah, pandanglah dunia ini sebagai kereta raja yang dihias indah. Si dungu terpikat dan tenggelam karenanya, tetapi orang bijaksana tak akan terpikat oleh- tor. Ketika sepasang manusia melanganak-anaknya, dan mengajarkan Oleh nya. (Dhammapada : 171) pada anak-anak tentang nilai-nilai sungkan pernikahan, mereka sudah Saiman, S.S kebajikan, tetapi karena faktor barang tentu merencanakan untuk KALIDASA adalah nama seorang penyair memiliki beberapa orang anak. Setalah pendukung seperti lingkungan dan dan dramawan India pernah menulis syair anak-anak lahir, orangtua secara moral berke- pergaulan tidak menunjang maka hasilnya mengenai kebenaran sederhana tentang hidup wajiban memberikan yang terbaik kepadanya. tidak seperti apa yang di harapkan oleh orang masa kini. Bunyi syair sebagai berikut “Tadi Sebagai orangtua sudah menjadi kewajiban untuk tuanya. malam hanya mimpi, Esok cuma lamunan. bertanggung jawab agar anak-anaknya tidak hanya Sikap yang terpusat pada diri manusia dan Namun hari ini, yang dijalaninya dengan baik. tercukupi kebutuhan secara materi saja tetapi juga anggapan bahwa dunia ini disediakan unMembuat setiap hari kemarin menjadi mimpi kebutuhan spiritual seperti kasih-sayang dan tidak tuknya sering disalahgunakan oleh manusia indah, dan setiap hari esok adalah bayangan, bisa diabaikan. Pemenuhan kebutuhan material sehingga membuat kehidupan manusia tidak harapan, dan keriangan. Karenanya, hadapilah merupakan prioritas yang kedua dibandingkan lebih baik. Individualisme dengan semangat hari ini dan hari esok dengan sebaik-baiknya”. dengan pemenuhan kebutuhan spiritual seperti memiliki, pada salah satu sisi mendorong Waktu terus berjalan dan tidak mungkin kasih-sayang. kemajuan duniawi termasuk bidang ilmu dapat dihentikan oleh siap saja. Jangan kita Pada masyarakat modern ada kecenderungan dan teknologi, namun disisi lain telah memembiarkan harapan kita berubah menjadi orangtua untuk memenuhi kebutuhan sang anak rusak hubungan sesama manusia bahkan kenangan yang menyedihkan dan menim- dengan material, namun ketika kita melihat kebe- lingkungan alam semesta. Dengan ego keinbulkan penyesalan. Setiap orang memiliki lakang banyak orang-orang zaman tradisional yang diwidualismean, manusia tidak segan-segan kekuatan untuk membangun sesuatu pada saat berhasil membesarkan anak-anaknya secara baik memeras alam semesta yang mengakibatkan ini. Pada saat ini orang bisa berbuat atau tidak walaupun tidak tercukupinya kebutuhan material. lingkungan hidup rusak dan tidak terpelihara berbuat sesuatu yang jelas akan menentukan Sebaliknya, banyak keluarga kaya yang berakhir sehinga mengancam kehidupan manusia di kehidupannya di masa mendatang. dengan menyedihkan. Ini yang sering kita jumpai muka bumi. Paham lain justru sangat berbeSalah satu hal yang paling menyedihkan dalam kondisi masyarakat moderen sekarang da, ia mengorbankan kepentingan individu dalam masyarakat modern adalah kurangnya ini. Orang lebih terbius oleh material dan jauh dan mengabadikannya kepada kepentingan kasih sayang dan perhatian orangtua terhadap dari pengembangan spiritual sehingga hidupnya masyarakat yang mebawa kemajuan duniawi anaknya. Banyak orangtua yang tidak sempat bagaikan robot yang tidak mengenal perikema- tanpa merusak lingkungan. Kepentingan lagi mengurus anak-anaknya karena disibuk- nusiaan. Ada beberapa kasus di mana orangtua individu menurut kapitalisme atau pun kekan dengan pekerjaan dan tugas-tugas di kan- telah memberikan yang terbaik dalam mendidik pentingan masyarakat menurut sosialisme,

Masyarakat Modern

25

memuja bahkan gandrung pada kehidupan yang bersifat materi. Kehidupan non materi atau kehidupan rohani tidak memperoleh tempat yang wajar dalam masyarakat modern. Pandangan kaum agamis menjembatani antara kehidupan material dan kehidupan spiritual atau kehidupan jasmani dan kehidupan rohani. Kehidupan jasmaniah sangat mempengaruhi kehidupan rohaniah. Bagaimana orang yang kelaparan atau pun orang yang dihimpit perekonomian dapat menjalakan dan membina kehidupan rohani secara khusuk? Tentunya bahwa kedua faktor saling mempengaruhi dan saling mendukung. Menurut Kitab Cakkavatti Sihanada Sutta diuraikan permasalahan kesejahteraan hidup manusia dalam masyarakat modern. Diceritakan bahwa, walaupun kepadatan penduduk bertambah karena tingkat kematian menurun atau harapan hidup manusia meningkat, mungkin saja manusia cukup makan apabila harkat peradaban manusia memurnikan watak atau menyucikan diri dan bukan melipatgandakan kebutuhan untuk memenuhi nafsu keinginan.Buddha mengajarkan pengendalian nafsu keinginan dengan menunjukan jalan pada manusia. Jalan tersebut bagaikan sebuah pilihan, bila dilaksanakan akan membawa kebahagiaan dan Jalan lain membawa pederitaan. Buddha sebagai guru yang bijaksana menunjukkan jalan tersebut, berhasil atau tidaknya tergantung pada diri manusia yang akan menjalankannya.**

­­­­­

Genta Khong Hu Cu SEBAGAI umat beragama, kita semua manusia bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan Maha Esa; Dalam ajaran agama Khonghucu wujud bertaqwa/ menjalankan perintahNya itu, adalah kewajiban untuk membina diri menuju tercapainya karakter seorang Jun Ze; yaitu seorang yang harmoni terhadap diri sendiri, terhadap keluarga, dan terhadap masyarakat, juga terhadap alam sekitarnya, dengan demikian ia juga harmoni kepada hukum Tuhan. Di dalam kitab suci Cong Yung XIX,7 tertulis: “Seorang Jun Ze tidak boleh tidak membina diri; bila berhasrat membina diri, tidak boleh tidak mengabdi kepada orang tua; bila berhasrat mengabdi kepada orangtua, tidak boleh tidak mengenal manusia, dan bila berhasrat mengenal manusia, tidak boleh tidak mengenal Thian”. Demikianlah kita sebelum dapat mengabdi kepada Tuhan, kita sebagai manusia hendaknya memulai mengabdi kepada orangtua terlebih dahulu. Karena orangtua itu bagaimanapun juga dengan segala kekurangannya sebagai manusia, adalah pengemban amanah Tuhan untuk melahirkan kita ke dalam dunia ini. Dalam hal menjalani kehidupan di dunia ini, terdapat jalan suci yang harus ditempuh, yang

Bijaksana, Cinta Kasih dan Berani diringkas dalam “5 perkara haruslah menjalaninya denOleh : hubungan” dan “3 pusaka” di Js Ir Djohan Adjuan gan satu tekadnya. Di dalam dalam menjalankannya, yaitu: kitab Cong Yung juga tertulis: (1) keharmonisan hubungan ”Suka belajar itu mendekaraja/pemimpin dengan menteri/ bawahan tkan kita kepada kebijaksanaan/ Zhe; yang dilandasi cinta kasih dan menghor- dengan sekuat tenaga melaksanakan tumati, (2) keharmonisan hubungan antara gas mendekatkan kita kepada Cinta kasih/ ayah-ibu dengan anak yang dilandasi kasih, Ren, dan rasa tahu malu mendekatkan keteladanan dan bakti, (3) keharmonisan kita kepada berani/ Yong (berani menhubungan suami dengan isteri yang di- egakkan kebajikan, bukan berani berbuat landasi saling melengkapi dan mengalah, hal tercela)….bila dapat memahami ke-3 (4) keharmonisan hubungan kakak/senior pusaka ini, niscaya dapat memahami pula dengan adik/ yunior yang dilandasi dengan bagaimana dapat membina diri; mengketeladanan dan kepatuhan, (5) kehar- atur ketertiban manusia, rumah tangga, monisan hubungan antara kawan dengan Negara dan dunia.” sahabat yang dilandasi intergritas/ saling Dalam kitab suci Lun Yu XII,1 tertulis dapat dipercayai; 5 perkara inilah jalan Nabi Khongcu bersabda: ”Mengendalikan suci yang ditempuh di dunia. Kemudian diri pulang kepada kesusilaan, itulah cinta (1) Kebijaksanaan/ Zhe, (2) cinta kasih/ kasih. Cinta kasih itu bergantung pada Ren dan (3) berani/ Yong; adalah 3 pusaka usaha diri sendiri, tidak bergantung pada kebajikan yang harus dijalani. Dengan orang lain.” Murid bertanya: ”Bagaimana terselenggaranya “5 perkara hubungan” pelaksanaan cinta kasih?” Nabi Khongcu dan “3 pusaka” dengan harmoni, maka melanjutkan: “Yang tidak susila jangan kedamaian akan tercipta di dunia, karena dilihat, yang tidak susila jangan didengar, semua orang telah menjalankan tugas ke- yang tidak susila jangan dibicarakan, dan wajiban masing-masing tanpa melanggar, yang tidak susila jangan dilakukan.” Kebukankah dengan demikian ketertiban mudian ditambahkan oleh Nabi: ”Sewakakan tercipta dengan sendirinya? tu kita keluar rumah hendaklah bersikap Maka bagi kita semua yang bercita-cita hormat bagaikan ingin menjumpai tamu menciptakan ketertiban di dunia ini, agung sehingga tidak sembarangan ber-

pakaian, berbuat maupun bertutur kata; Dan dalam hal mengabdi kepada rakyat hendaklah bersikap hormat bagaikan ingin melaksanakan sembahyang besar, sehingga terdapat kesungguhan, kejujuran, tertib susila, dalam mempersiapkan segala sesuatu dan melaksanankannya. Kemudian yang mentalitas keadilan dalam wujud sederhana, yaitu ‘Apa yang diri sendiri tiada inginkan, janganlah diberikan kepada orang lain’. Dengan demikian di dalam negeri tiada disesali dan di dalam keluarga pun tiada disesali.” Demikianlah mutiara kehidupan yang perlu diteladani agar kehidupan kita ini dapat dijalani dengan bermakna, tanpa penyesalan, menengadah ke atas tidak perlu bermerah muka kepada Tuhan, dan berhadapan dengan orang tidak perlu malu karena semua yang telah kita lakukan adalah senantiasa dalam jalan suci. Keberadaan kita dimanapun tetap memberikan manfaat bagi lingkungan masyarakat. Bukankah dengan demikian kehadiran kita akan disambut dengan tangan terbuka? Dengan demikian ucapan Nabi Khongcu bahwa “Di empat penjuru samudera kita semua bersaudara” adalah sangat benar sekali.(Penulis pengurus Medan, Sumut)


ketapang

26

Pontianak Post

Reformasi Birokrasi Mutlak

potret

Mesti Gencar

+

Program 100 hari pemerintahan baru di Kabupaten Ketapang diharapkan gencar dilaksanakan. Harapan itu disampaikan YP Laway, pemuka masyarakat yang berdomisili di Sandai. Menurutnya dengan gencarnya program 100 hari, maka masyarakat bisa melihat perubahan mendasar. “Perubahan berawal dari sini (program 100 hari,red),” kata YP Laway, anggota Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Kalbar. Ia melihat program kerja 100 hari Bupati baru bisa bebas dari miting. Tentunya itu juga didukung dengan perusahaan-perusahaan yang ada di Ketapang. Sementara “Kalau masalah YP Laway BIG saya ragu tuntas karena menyangkut kebijakan pemerintah pusat, karena itu pendekatan dengan pemerintah propinsi dan pusat harus digencarkan,” ujarnya. Sementara itu, dalam menuntaskan program 100 hari, untuk penuntasan petani BIG sebelum lebaran sudah dilakukan pembicaraan ditingkat pemkab Ketapang. Bahkan sebelum Idul Fitri, Bupati Ketapang Drs Henrikus M.Si memimpin pembicaraan menyangkut solusisolusi petani BIG. Seperti ditegaskan Khairul Saleh, pada tanggal 21 September 2010 akan dilakukan pembicaraan di Jakarta mentangkut BIG. Bahkan, Gubernur Kalbar, Drs Cornelis MH juga akan ikut hadir. Dalam membantu pemerintah daerah menuntaskan program 100 hari, sejumlah pemuka masyarakat, pemuda dan lainnya bergabung dalam Lembaga Kajian Strategis Ketapang. Termasuk mencari solusi menuntaskan miting. Dalam menuntaskan miting ini, pihak perusahaan juga membantu. Selain itu pada (7/9) pagi dilakukan pertemuan BIG yang dihadiri pihak pembeli (buyer) FKPS,PPS, SBKK serta dari Muspida maupun Dinas Perkebunan. Pertemuan tersebut terkait pembelian dan penjualan CPO. Ketika itu Bupati Ketapang, Drs Henrikus M.Si menyebutkan petani dan buruh sawit BIG supaya bersabar. Pemkab Ketapang memhami persoalan petani BIG. Pihaknya punya niat baik agar dapat diselesaikan dengan baik. Selain itu, kapasitas Pemkab Ketapang juga terbatas.. Dimana, kapasitas pemkab Ketapang dibantu muspida sebatas memfasilitasi pembelian dan penjualan CPO sebagaimana direkomendasikan Dirjenbun. (ndi)

Bukan Hanya Soal Gaji Hari/pontianakpost

BERSIH: Taman Khalwat Sapu Jagat ini selalu bersih seolah ada yang mengurus. Hingga kini di sini menjadi tempat yang dikeramatkan warga.

Pasar Sukabangun Segera Tuntas KETAPANG—Pemerintah Kabupaten Ketapang melalui Dinas Pekerjaan Umum bidang Cipta Karya memperkirakan pembangunan Pasar Sukabangun dengan alokasi dana Rp 927 Juta selesai akhir tahun 2010. Pembangunan meliputi 1 (satu) unit los pasar ikan, pembangunan ruko delapan pintu, count block, jalan masuk serta pembenahan halaman pasar. Sumber dana pembangunan murni Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Kabupaten Ketapang. “Ini sudah tahap dua, sebelumnya pembangunan tahap awal tahun 2009. Dan direncanakan dilaksanakan sampai tiga tahap,” ungkap Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum (PU), Daniel melalui PPK Iskandar, belum lama ini. Terpisah, Rahman (42), mengatakan berharap agar pembangunan Pasar Sukabangun segera diselesaikan. Ia meminta pemerintah daerah segera menuntaskan pembangunan jalan penghubung antar los. “Pembeli semakin sepi, mereka mengeluhkan masalah jalan

penghubung antar los. Kita berharap agar jalan penghubung ini bisa juga diselesaikan. Apalagi di musim penghujan jalan ke pasar tergenang. Itu yang membuat pembeli malas ke pasar,” katanya. Ia menilai apa dilakukan Pemda terhadap Pasar Sukabangan sudah memadai. Pembangunan ini diharapkan dapat juga diiringan dengan penertiban pasar-pasar gelap. Biar bagaimanapun adanya pasar gelap membuat penghasilannya berkurang. Terpisah, Kasi Usaha Perdagangan Disperindagkop dan UKM, Thamrin, mengakui sangat sulit menertibkan pasar gelap yang mulai tumbuh di beberapa titik di wilayah kota. Padahal pihaknya telah berusaha setiap tahunnya menyediakan tempat dengan membangun pasar baru dengan fasilitas memadai. “Kita perlu koordinasi untuk itu (penertiban). Kita sudah melakukan pembinaan bersama unit Pol PP. Sampai saat ini pasar tersebut masih berdiri. Kita menyadari daerah potensi pasar jika

sudah memiliki embrio pasar. Disayangkan daerah embrio pasar ini bukanlah lokasi tanah yang dimiliki Pemda. Ketika dibangun di tempat lain, alasan pedagang sepi, lalu pasar tersebut menjadi terbengkalai,” jelasnya Ia menegaskan Pemda melalui Dinas Perindagkop tidak tutup mata. Saat ini kendalanya ketika ingin mencari daerah strategis, dana untuk pembebasan lahan terlalu mahal. Terkadang juga pemilik tanah malah membiarkan pedagang berjualan di tanah tersebut. “Terkait pembangunan Pasar Sukabangun kewenangannya di Dinas PU. Kita pernah mencoba agar pembangunan ada di kami. Tapi keterbatasan dana yang membuat Dinas PU sebagai pelaksananya. Memang diakui ketika kami yang membuat maka kami lebih tahu tentang pedagang maupun pembeli. Tapi kami menjamin hak pedagang lama yang nantinya pasar dibongkar akan mendapatkan tempat di bangunan induk, mereka jadi prioritas,” tandasnya. (har)

Bentuk PHRI, Pacu Usaha Hotel dan Restoran KETAPANG—LSM Khatulistiwa Kota Kita (K3) menyambut baik rencana dinas Kebudayaan, Pariwisata Pemuda dan Olahraga Ketapang untuk membentuk Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) di Ketapang. Selain memberikan kepastian usaha dan kelanjutannya, PHRI nantinya dapat bersinergi dengan pemda untuk memajukan dunia pariwisata di Ketapang, termasuklah persaingan bisnis antar hotel dan restoran

di Ketapang. “Organisasi ini sangat baik menjaga kelangsungan dan perkembangan bisnis hotel dan restoran, terutama soal persaiangan bisnis antar hotel dan restoran di Ketapang,” ungkap Zulfahmi, anggota LSM K3 kepada Pontianak Post. Di kota lainnya seperti Pontianak, PHRI sudah lama terbentuk. Diharapkan apabila organisasi ini terbentuk akan menjadi corong para pengusaha

DIKONTRAKAN RUKO jln.S Parman (samping ktr Dinas Pendidikan Kab. Ketapang) LB =9 M X 28 M. Sisa tanah belakang 35 m Fasilitas : PLN 2200.W

Berminat Hub. 081257 353012

+

Minggu 19 Septrmber 2010

hotel dan restoran, terutama dalam hal penyampaian aspirasi ke pemkab Ketapang mengani kelangsungan dan perkembangan bisnis. Bahkan PHRI diharapkan menjadi jembatan komunikasi antara pengusaha hotel dan restoran dengan pemkab. Dengan demikian sinergisitas antara keduanya dapat mewujudkan perkembangan wisata yang dinamis dan dapat menyumbangkan PAD lebih besar lagi dari sektor ini. Sebelumnya, Kepala dinas Kebudayaan, Pariwisata Pemuda dan Olahraga Ketapang Yudo Sudarto , Sp. M.si mengakui pihaknya telah mendapat mandat dari Ketua PHRI Kalbar

untuk segera membentuk PHRI Ketapang. Pihaknya berharap PHRI dapat memotivasi para anggotanya untuk lebih maju dan berkembang membangun bumi kayong ini. Peran PHRI nantinya diharapkan dapat membimbing, melindungai para pemilik hotel dan restoran sehingga mereka dapat berkembang pesat di Ketapang ini. Dijelaskan, peran hotel dan restoran bagi pariwisata sangat besar, karena usaha yang bergerak dibidang akomodasi ini dapat menyumbang PAD yang cukup lumayan bagi pemda. Organisasi hotel dan restoran membutuhkan organisasi visioner yang mampu memberi dampak positif bagi perusahaan sarana akomodasi. (har)

K E TA PA N G — R e f o r m a s i birokrasi tak hanya terkait dengan gaji.MenurutMuhaiyanSiddiq,pemerhati sosial Ketapang, birokrasi diartikan kumpulan struktur organisasi, prosedur, protokol, dan peraturan-peraturan untuk mengelola kegiatan, biasanya pada organisasi skala besar dan pemerintahan.. “Dengan demikian birokrasi tidak diartikan sempit sebagai birokrat atau pegawai, yang biasnaya difahami reformasi birokrasi hanya terbatas pada perbaikan gaji, tetapi mengandung makna yang luas,” ujar Muhaiyan Siddiq kepada Pontianak Post. Ia menuturkan gaji memang penting untuk membangun motivasi. Tapi perbaikan gaji tanpa didukung oleh usaha lain maka motivasi tidak akan terjadi, atau bahkan akan menjadikam motivasi yang mengarah pada tujuan yang salah. Inti dari reformasi birokasi, kata Muhaiyan adalah harus mengarah pada perbaikan kinerja. Dimana, sedikitnya ada tujuh tahap harus dibangun dalam reformasi birokasi terutama untuk pemerintahan daerah: Lebih lanjut, sekretaris umum salah satu partai politik di Ketapang ini menuturkan tujuan reformasi birokrasi adalah perbaikan kinerja. Sedangkan kinerja dituntut oleh pemilik kedaulatan yakni rakyat. Karena itu, untuk pertama diperbaiki adalah hubungan antara masyarakat sebagai “pemilik” dan struktur pemerintahan sebagai “operator”. Jadi yang fokus adalah hubungan terkait dengan mekanisme aspirasi kinerja dan mekanisme monitoring kinerja. “Yang harus dihasilkan pada tahap pertama ini adalah satu mekanisme hubungan yang efektif antara masyarakat termasuk kelompok masyarakat sipil, DPRD dan pemerintah dalam mengelola aspirasi masyarakat ke dalam bentuk mandat dan memonitor pencapaian dari mandat tersebut. Mandat harus dirumuskan dalam bentuk hasil atau kinerja,” ujarnya. Karena itu lah haru dilakukan memperbaiki tata tertib DPRD agar lebih transparan. Memperbaiki hubungan DPRD dengan “konstituennya” sehingga lingkup konstituen menjadi kewilayahan bukan pada “kelompok yang memilih”. Penguatan kompetensi DPRD dalam menjalankan peran

perencanaan dan monitoring kinerja yang partisipatif;. Penguatan kelompok masyarakat sipil dan kelompok kepentingan lainnya agar dapat mandiri dan juga menjalankan peran fasilitasi perencanaan dan monitoring kinerja secara partisipatif. Membangun transparansi yang proaktif di pemerintahan.Memperbaikihubungan antara unit-unit pelayanan publik dan para pelanggannya terutama agar aspirasi dan keluhan pelanggan diperiksa setiap waktu dan dijadikan masukan untuk perbaikan pengelolaan unit pelayanan publik secara terus menerus. Selain itu, lebih lanjut Muhaiyan menuturkan sebelum PP 6/08 dan PP 8/08, perencanaan daerah bersifat perencanaan kegiatan atau program. Hal ini membuat sistem birokrasi sibuk dengan kegiatan dan program, tetapi tidak tahu apa yang dicapai. Pendekatan ini bukan hanya berpotensi membelanjakan dana publik untuk hal yang tidak perlu. Tetapi juga membuat struktur birokasi yang tidak tau persis apa yang harus dilakukan sehingga semua hal terlihat penting. Untuk itu dia menilai pendekatan perlu diubah. Setelah PP 6/08 dan PP 8/08 pemerintahan daerah harus berpikir hasil. Ini diwujudkan dalam merencanakan hasil, menganggarkan untuk hasil, memonitor hasil dan melaporkan hasil. Rakyat tidak terlalu pusing dengan apa yang dilakukan oleh birokrat, para pembayar pajak lebih mementingkan pencapaian hasil. Mereka ingin agar pasar tidak kumuh lagi, jalan tidak ada lagi yang berlobang penuh dengan miting-miting, semua anak bersekolah, semua orang miskin yang sakit dapat perawatan, mudah dapat modal usaha dan lain-lain. ”Rumusan hasil harus datang dari warga masyarakat lewat satu mekansime tertentu yang menjamin keterwakilan dan transparansi.Anggaranharusdirancanguntuk mencapai hasil, bukan hanya untuk melaksanakan kegiatan, pada akhirnya setiap hasil harus didelegasikan kepada jabatanjabatan SKPD yang ada di Pemda dalam bentuk kontrak kinerja.,” ujar pria yang pernah menjadi ketua tim sukses pasangan calon dalam Pilbup Ketapang putaran pertama ini. (ndi)

+

+

cmyk


Pontianak Post

ANEKA ketapang

Minggu 19 September 2010

27

Tak Setuju Setapuk Besar Terbaik Rusdi : Jangan Berbangga Diri

+

Kuasa Tuhan Yesus Memberikan Pemulihan Usaha Kesaksian Jemaat Psalm 21 Ayub Heryanto

Foto: Ayub Heryanto (kanan) didampingi Istri (kiri)

SAYA Ayub Heryanto profesi pengusaha di bidang perkayuan. Saya ingin berbagi pengalaman pertobatan dan pemulihan usaha yang dialami sejak percaya dan melakukan prinsip firman Tuhan secara utuh. Di saat itu kehidupan kami sekeluarga berkelimpahan harta. Namun suatu ketika bisnis saya itu bangkrut dan meninggalkan banyak hutang. Persolan hutang ini yang membawa saya mendekam di hotel prodeo. Kondisi itu juga membuat saya meminta pertolongan Tuhan Yesus. Pemulihan diri saya dimulai 2004 lalu, ketika saya mulai memberanikan diri mengikuti ibadah di Gereja Sungai Yordan. Disitu saya merasakan tiupan angin segar dan saya mulai tahu adanya kehadiran Roh Kudus. Yesus bekerja membukakan hati dan menghancurkan keegoisan saya. Saya mulai aktif diberbagai kegiatan gereja dan di bulan Oktober 2004 lebih mengejutkan istri saya memutuskan untuk dibaptis dan menjadi warga gereja sampai sekarang. Pertobatan dan pemulihan Tuhan ini tidak serta merta

membuat usaha saya tersebut pulih. Bahkan, Ia (Tuhan) memberikan berbagai pencobaan kepada keluarga kami. Tepat akhir 2004 lalu akhirnya saya memutuskan menjual rumah dikarenakan uangnya nanti dapat melunasi semua hutang dan sisanya digunakan sebagai modal usaha membuka toko bangunan (Hosana Jaya). Namun yang terjadi saya ditipu oleh patner saya sendiri, modal usaha pun ludes dilarikannya. Hal ini tidak membuat kami putus asa dan berhenti berdoa. Karena kebaikan Tuhan saya dipertemukan kembali kepada sesorang yang sebelumnya tidak saya kenal. Namun ia mau membatu membangun kembali toko bangunan yang bangkrut itu. Disinilah Yesus memulai pemulihan usaha saya. Dibulan September 2006 saya diberikan kepercayaan untuk membangun perumahan. Padahal saya tidak punya pengalaman dibidang itu. Di tahun 2008 proyek itu berlanjut lagi dengan skala perumahan lebih besar dan karena mujizat Yesus. Tahun 2009 saya dipercaya memban-

kita tindaklanjuti, karena ini juga bagian dari tanggungjawab pemerintah daerah, bila perlu kedepan kompleks

Masjid Agung Al-Ikhlas ini dijadikan Islamic Centre,” tegas anggota DPRD Ketapang. (ndi)

Perlu Direnovasi Sambungan dari halaman 21

“Harapan kita Pemkab Ketapang mengajukan usulan

anggaran rehabilitasi pembangunan Masjid Al-Ikhlas pada alokasi APBD 2011, jika sudah ada usulan nanti akan

Desak Polisi Ungkap Pembunuhan Sadis Sambungan dari halaman 21

yang sama. Ia pun sering bepergian kedaerah konsitituennya harus melewati Jalan Pelang yang merupakan tempat terjadinya perkara pembunuhan pasutri tersebut.

“Teman saya, Paulus Tan (anggota DPRD) juga gak berani lagi pulang. Saya bilang jangan takut. Tapi saya juga gak berani, kita ini anggota DPRD. Mungkin-mungkin ada yang tidak suka. Kita berharap

polisi segera mengungkap kasus ini,” pintanya. Untuk mencegah hal tak diinginkan di sepanjang jalan Ketapang-Pelang tersebut, Marcel berharap Polisi mendirikan Pos Polisi di sepanjang Jalan Pelang - SMR - Tumbang

Titi. Utamanya daerah Jalan Pelang - Tumbang Titi. Dimana harus melewati daerah Ilegal Mining yang diketahui daerah tersebut banyak warga yang tidak dikenal dan bukan berasal dari Kabupaten Ketapang. (har)

+

PP No 53 tahun 2010 tentang Disiplin PNS. Ia menilai ini bentuk kepedulian atasan ke bawahan yakni saling memberikan imformasi dan masukan ke PNS itu sendiri. Apalagi PP tersebut yang berlaku baru.

Umumnya sejumlah PNS di SOPD yang dikunjungi hari itu nyaris tidak diketemukan pelanggaran disiplin kerja. Ia memaklumi memang ada pejabat dan PNS yang mangkir dari jam kerja tapi ada keterangan ketidak hadirannya seperti keterangan sakit dan

dan pembinaan PNS. Hal ini merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan. “Dengan PP No 53 tahun 2010 tersebut ,PNS tak lagi mangkir atau bolos atau nongkrong di warkop tanpa alasan yang jelas saat jam kerja,” ujar mantan legislator PAN ini. (ndi)

Air Suci Dipercaya Sembuhkan Beragam Penyakit Sambungan dari halaman 21

Selalu bertumpuk di pinggir, taman ini selalu bersih seperti ada yang membersihkan,” katanya. Taman khalwat ini berukuran kurang lebih 10 x 20 meter dan dikeramatkan warga setempat. Di sini telah dibangun pagar keliling tempat peristirahatan juga tersedia musala bagi penjiarah. Taman khalwat ini akan selalu bersih sepanjang masa yang tampak hanya tanah merah bercampur kerikil-kerikil kecil. Suasana alam yang hening di tambah hembusan angin yang lembut menyapa kulit semakin kuat terasa aura magis yang di pancarkan dari lokasi ini. Pada bulan suci ramadhan sampai hari raya Idul Fitri, taman Khalwat Sapu Jagat selalu ramai dikunjungi para penjiarah dari Ketapang maupun dari luar Ketapang. Banyak pengunjung yang ingin berjiarah biasanya datang berjamaah dengan melakukan buka puasa bersama, sholat, zikir dan do’a serta muhasabah diri di taman khalwat ini. Ia mengatakan sepertinya Allah SWT menjadikan tempat – tempat istimewa

cmyk

di muka bumi ini, seperti di Multajam, Masjidil Haram di Mekah, Masjid Nabawi di Madinah, Masjidil Aqsa di Irak dan banyak tempat yang di beri kelebihan oleh Allah sebagai tempat berdo’a yang paling mustajab “Di Ketapang taman Khalwat inilah yang istimewa untuk berdo’a dan insya Allah akan terkabul,” kata Astraliun. Astraliun mengingatkan jangan berdo’a minta yang tidak di anjurkan agama, karena akan terjadi hal-hal yang tak terduga. “Pernah kejadian pada penjiarah, di gigit binatang berbisa, atau di sambar petir, bahkan ada yang pingsan,” jelasnya. Tak jauh dari taman Khalwat Sapu Jagat terdapat sumber mata air yang jernih, warga setempat menyebutnya air suci Sapu Jagat, air ini di percaya masyarakat sekitar dapat mengobati segala macam penyakit bagi yang meminumnya. “Di jaman dulu sumur ini tempat para wali Allah mengambil wudhu sebelum berkhalwat, meski sumur ini tidak begitu dalam tetapi airnya tidak pernah kering walaupun kemarau panjang,” timpalnya Konon cerita orang tua kata

diharapkan proram yang diluncurkan tepat guna dan tepat sasaran dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat masyarakat Ketapang. “Termasuk mensukseskan

Astraliun pada jaman Sulthan Muhammad Zainudin II bersama Syaik Magribi dan Imam Gedong, guru besar dari tanah Arabselalumelakukankhalwat menyepi di taman ini, Setiap Jum’at mereka sembahyang ke mekah melalui tempat ini. “Untuk meyakinkan orang. Beliau sembahyang di Mekah, pulangnya beliau membawa buah kurma yang muda dan getahnya masih menempel,” ujarnya. Sejarah panjang kerajaan Tanjungpura yang senantiasa berpindah-pindah dari daerah satu ke daerah lain, membuat situs peninggalan kerajaan Tanjungpura tersebar di berbagai daerah di Kalimantan Barat, pada masa pemerintahan Sultan Muhammad Zainudin II 1244 (1822.M) yang berpusat Tanjungpura sekarang desa Tanjungpura, kerajaan ini mencapai masa jayanya, kerajaan Tanjungpura merupakan pusat pendidikan agama Islam pertama di Kalimantan Barat, ini di buktikan pada jaman itu telah hadir 2 orang guru besar agama Islam dari jazirah Arab, Syaik Magribi dan Imam Gedong. Saat ini makam kedua guru besar tesebut berada di

sebelah kanan makam Sultan Zainuddin II beserta permaisuri yang terletak di komplek makam Raja-Raja Tanjungpura berjarak kurang lebih 1 km dari lokasi taman Khalwat di Desa Tanjungpura Kecamatan Muara Pawan Ketapang. Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat mengabadikan nama Tanjungpura menjadi nama perguruan tinggi terbesar di Kalbar yaitu Universitas Tanjungpura Pontianak, dan Kodam VI Tanjungpura yang sekarang berpusat di Balik Papan Kalimantan Timur. “Bila ada pergantian tampuk pimpinan baru di Kodam VI Tanjungpura, Panglima Tanjungpura yang baru akan mengunjungi tempat ini untuk mengingat sejarah,” kata Astraliun. Lokasi Kompleks Makam Raja Tanjungpura dan Taman Khlawat Sapu Jagat dapat di tempuh melalui jalan darat lebih kurang 2 jam dari kota Ketapang. Sebelum memasuki kompleks makam raja – raja Tanjungpura, penjiarah takkan pernah melewatkan untuk singgah di Taman Khalwat Sapu Jagat karena tempat ini penuh dengan nilai historis sejarah dan sangat unik.**

program 100 hari menuntaskan miting dimana sejumlah perusahaan akan membangun menutup lubang jalan, dan akan dilakukan pertemuan di Jakarta dalam rangka menyelesaikan masalah Benua Indah, karma masalah BIG kewenan-

gannya adala di pemerintah pusat, jika pihak Dirjenbun menilai menuntaskan Benua Indah ada pada pemerintah daerah, maka harus dilakukan take over terlebih dahulu kewenangan tersebut ke pemerintah daerah,” katanya. (ndi)

Hujan, Masyarakat Sulit Bakar Ladang Sambungan dari halaman 21

izin serta Dinas luar daerah. Sebagai pelayan masyarakat PNS harus senantiasa berada di tempat kerja supaya dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sebagaimana visi misi Bupati dan wakil ketapang, pihaknya terus melakukan pengawasan

+

Terbuka Untuk Semua Sambungan dari halaman 21

Bersifat Pembinaan Sambungan dari halaman 21

gun perumahan lagi dengan nama Griya Hosana dan 2010 dibangun lagi perumahan Hosana Victory. Nama perumahan tersebut diambil dari nama toko bangunan yang saya miliki kala itu. Semua ini bisa terjadi karena kami sekeluarga melakukan prinsip firman Tuhan yaitu; KPR 3 T (Katakan, Pikirkan, Rasakan, Terobsesi, Terasimilasi,Terstimulasi) ini terambil dari Yoh. 10;10 berbunyi: pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan, Aku (Yesus) datang supaya mereka mempunyai hidup dan mempunyainya dalam segala kelimpahan. Amin. Untuk merasakan pemulihan didalam kehidupan anda Psalm 21 mengajak saudara-saudara terkasih didalam Yesus Kristus untuk merasakan jamahannya dan ikut dalam pelayanan ibadah setiap hari minggu. Untuk ibadah raya I (khusus tioghua) dilangsungkan pukul 08.00 Wib bertempat di Jl. H. Abbas 1 No 52. Untuk ibadah raya II (umum) dilangsungkan pukul 10.00 Wib dan ibadah raya III Pukul 17.30. Wib di Graha Mazmur 21. Jl. Budi Karya Pontianak. Seputar pelayanan, jemaat dapat menghubungi (0561) 7510375/740378 (kantor Psalm 21). (and/ser)

SINGKAWANG – Anggota dibenahi. Dewan Perwakilan Rakyat “Jangan berbangga diri,” Daerah (DPRD) Kota Sing- berang dewan dari Kecamakawang Rusdi berang, saat tan Singkawang Utara ini. Ia rapat paripurna pandangan menjelaskan, berdasarkan umum fraksi atas nota pengan- Undang-undang nomor 24 tar Wali Kota Singkawang atas tahun 2007, disebutkan bahwa empat Rancangan Peraturan penanggulangan bencana Daerah (Raperharus berdasarda), Jum’at (17/9) kan Pancasila dan di gedung dewan. UUD 1945. “Tapi, Dia mengpada dasarnya kritisi Kelurahan (di Singkawang) "Akhirnya Setapuk Besar semua melenKecamatan Sing- masyarakat ting- ceng,” ke cam kawang Utara, Rusdi. Menurut yang dinobatkan gal jadi “penon- dia, dana milyaran menjadi juara ton” dari sebuah hanya digunakan pertama dalam fokus membanbisnis besar. penilaian lomba gun pasar saja, Pada akhirnya termasuk jalan. kelurahan tingkat Provinsi Kalimandapat ditebak, “Jalan itu ternyata tan Barat. menimbulkan timbulnya Saat F ra k s i bencana. Lalu prustasi sosial dibangun lagi Demokrat melalui Taviv Putra yang berujung d e n g a n d a n a Purba membacapaska bencan,” kan pandangan pada kerentan- kata dia pada umumnya, sem- an serta instabil- rapat paripurna pat memberikan yang dihadiri oleh pujian kepada itas masyarakat,” Wakil Wali Kota prestasi Pemkot Singkawang Edy Rusdi Singkawang, denR Yacoub itu. gan keberhasilan Anggota Dewan Dia menegasSetapuk Besar, kan, pemerintah menjadi yang ter- Kota Singkawang jangan membobaik. Juga Kelurahan Roban hongi rakyat terus. “Mari yang meraih prestasi yang bersama-sama membangun sama, di tahun sebelumnya. Kota Singkawang,” katanya. Tak ayal, ketika giliran Rusdi, Dia juga meminta Pemerindari Fraksi Partai Demokrasi tah Kota Singkawang memIndonesia Perjuangan (PDIP) perhatikan kondisi jalan di diberikan kesempatan mem- Kelurahan Semelagi Kecil bacakan pandangan umum Singkawang Utara. “Jalannya fraksi, intermezzonya meny- hancur lebur,” tuntasnya. Sepentil soal keberhasilan Setapuk erti diketahui, Selasa (10/8) Besar tersebut. Wali Kota Singkawang, Hasan “Kelurahan Setapuk Besar Karman melepas keberangjadi yang terbaik, apa bagus- katan lurah, ketua tim PKK, nya, darimana menilainya,” Ketua LPM Setapuk Besar tegas Rusdi. Apalagi tambah dan Camat Singkawang Utara Rusdi, dalam setiap kegiatan untuk menghadiri undangan Lurah Setapuk Besar, tidak per- perayaan HUT kemerdekaan nah hadir. “Jalannya juga han- RI di Istana Negara, Jakarta. cur. Jadi bagusnya dimana,” “Undangan tersebut khusus tegasnya. Rusdi mengingatkan kepada pemenang lomba semua pihak, janganlah terlalu kelurahan dan desa seluruh berbangga diri dengan prestasi Indonesia,” kata Kepala BPyang dicapai itu. Masih banyak MPKB Kota Singkawang, HM kelemahan dan hal yang harus Nadjib. (ody)

Sosialisasi perubahan iklim pada masayarakat pedalaman selama ini dinilainya belum cukup. Pasalnya, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui dampak perubahan iklim yang kini menimbulkan gejala pada sector kehidupan. “Memang beberapa LSM juga telah memberikan pencerahan tentang perubahan iklim, tetapi tetap saja belum cukup membuat masyarakat untuk menyesuaikan diri terhadap perubahan iklim,” ujarnya. Ka re na i tu l a h, s o s o k

yang juga anggota Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Kalbar ini berharap pemerintah untuk tidak bosan mensosialisasikan perubahan iklim. Masyarakat mesti ajak untuk benar-benar mengerti akan dampak perubahan iklim. Demikian juga dengan cara mengantisipasinya demi kelangsungan yang lebih luas. Ini dinilai penting karena sebagian besar masyarakat hidup dengan bertani. Sementara itu, dari berbagai analisa akibat perubahan iklim menyebabkan musim hujan dan kemarau tak lain

bisa diprediksi. Dari berbagai analisa NGO (No Goverment Organization), perubahan iklim mempengarihi musim, menimbulkan penyakit dan lain-lain. Dampaknya sangat luas bagi kehidupan manusia. Akibat pemanasan global, es di kutub selatan dan utara mencair sehingga menimbulkan akibat meningginya air laut. Dari berbagai penelitian kedalaman air laut semakin bertambah dari tahun ke tahun. Kondisi tersebut dapat menyebabkan beberapa pulau kecil terancam tenggelam beberapa tahun kedepan.(ndi)

Bupati Usulkan Pengganti Sekda Sambungan dari halaman 21

Apalagi, tema pemerintahan yang diusungnya melayani dengan adil. Dalam memfungsikan pelayanan peranan Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai abdi Negara sangat

dominant. Dalam menjalankan pemerintahan tersebut, Drs Henrikus M.Si menilai seorang PNS perlu terus dibina. Dalam pembinaan tersebut perlu ada reward dan punishment. “Perlu kita contoh pola perusahaan yang memberikan

reward dan punishment, yang berprestasi dengan kemampuan dan intelektualnya harus kita berikan penghargaan, demikian juga dengan yang tidak menjalankan tiuga pokok dan fungsinya harus diberikan sanksi,” ujarnya. (ndi)

Beringin Ketapang Makin Panas Sambungan dari halaman 21

Ada panggilan resmi terhadap GK dari DPD Golkar Ketapang,” tegasnya. Ia menambahkan rencananya sidang perdana gugatan bakal digelar 22 September mendatang. Meski demikian, dijelaskannya PN juga akan menggelar mediasi terhadap kedua belah pihak. “Itu berdasarkan peraturan MA nomor satu. Mediasi akan dilakukan paling lambat 40 hari,” timpalnya. Terpisah, Ketua DPD Golkar Ketapang, Yasyir Ansyari, menjawab tudingan kuasa hukum GK. Menurutnya SP

tersebut dilayangkan lantaran Kamboja tidak patuh terhadap ketentuan partai. “Waktu DPP meminta saya sebagai calon bupati Pak Gusti Kamboja tidak patuh, sekarang ketika partai meminta saya sebagai ketua DPRD tidak patuh juga. Menurut saya patuh saja lah dengan keputusan partai,” pintanya. Ia membatah tidak ada mediasi sebelum mengenai surat penarikan GK. Ia mengaku meski pemanggilan secara resmi tak dilakukan, namun pihak DPD Golkar sudah melakukan mediasi. Bahkan, lanjut dia, sempat pembi-

caraan (Bargaining) dengan DPD Golkar propinsi. “Kalau dikatakan tidak ada mediasi, itu omong kosong. Kita sudah melakukan mediasi, bahkan GK sempat bergaining dengan DPD propinsi,” jelasnyanya. Ketika ditanya soal mediasi yang bakal dilakukan oleh PN, Yasyir mengaku siap melakukannya. Meski demikian, ia mengatakan jika untuk menarik surat keputusan DPP soal penarikan GK dinilainya tidak mungkin. “Kalau mediasi untuk menarik surat DPP rasanya tidak mungkin. Tapi kalau untuk mediasi saya siap,” tutupnya. (har)

+


I EDIS E L STY

28 8

Pontianak Post Minggu 19 September 2010 Pontianak Post Jumat 10 September 2010

PERAGAAN BUSANA : ISLAMIC FASHION FESTIVAL IX TAHUN 2010

MABES

x -presi: Graha Pena Pontianak, Lt. 5

FOTO : ISTimewa

DESAINER : SAVITRI

naskah : MELLA

GRAFIS & LAYOUT : FIQRIE YUDHISTIRA

LOKASI : HOTEL DHARMAWANGSA, JAKARTA

e-mail: redaksi@x-presi.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.