Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post

Minggu, 26 April 2009 M / 29 Rabiul Akhir 1430 H

P e rt a ma da n T e rut a ma di K al i m a n t a n B a r a t

Eceran Rp. 2.500

SELEBRITAS

Ingin Bisa Masak KETENARAN sudah diperoleh penyanyi penerima trofi Grammy Award sekaligus aktris Beyonce Knowles. Namun, Knowles masih punya rencana segudang. Diantaranya, mengurangi aktivitas di dunia hiburan dan hidup tenang bersama anak dan suaminya, Jay-Z. Dia juga berniat memotong jadwal turnya serta tampil di panggung Broadway. “Itu pekerjaan ideal saya,” katanya kepada Reuters saat mempromosikan film terbarunya, Obsessed. Dalam film terseBeyonce Knowles but, pelantun Diva itu memerankan istri yang menghancurkan penguntit suaminya. “Saya berniat untuk bisa pergi nonton bioskop setiap hari dan mengantarkan anak-anak ke sekolah. Mungkin memasak juga. Mungkin suatu hari nanti saya bisa memasak,” katanya, lantas tertawa.

Muara Tak Dapat Dilalui, Aktivitas Pelabuhan Terhenti Sejumlah Kapal Gagal Masuk Pontianak PONTIANAK--Pendangkalan muara Sungai Kapuas tidak hanya menyebabkan KM Lawit tujuan Surabaya kandas. Sebanyak lima kapal barang, dua kapal Pertamina

dan dua kapal penumpang tidak bisa masuk ke Pelabuhan Dwikora Pontianak. Demikian juga kapal yang akan keluar pelabuhan, satu kapal Pertamina dan dua kapal kontainer harus menunda keberangkatannya sejak 22 April lalu. “Kapal penumpang yang tidak dapat merapat ke pelabuhan ada-

lah Marisa Nusantara, ada 500-an penumpang di dalamnya. Sekarang sedang berlabuh di laut lepas. Satu lagi Darma Kencana sedang dalam perjalanan menuju Pontianak. Keduanya dari Semarang,” jelas Kepala Terminal Penumpang Pelabuhan Dwikora Pontianak Supardi, kemarin.

Pendangkalan muara dengan kedalaman 3,8 meter ini berdampak pada aktivitas pelabuhan. Selain banyak kapal yang tertunda keberangkatannya, bongkar muat barang juga terhenti. “Sudah empat hari ini bongkar muat kontainer dihentikan, kemungkinan hingga kapal dapat melintas muara,” ujar

Supardi. Dikatakannya, untuk memperlancar arus keluar masuk kapal kecil di muara, pihaknya mencoba menarik KM Lawit dengan dua tugboat, Jumat (24/4). Dari pukul 15.00-18.00 WIB upaya tersebut gagal. Penumpang akhirnya u Ke Halaman 11 kolom 5

u Ke Halaman 11 kolom 5

PANITERA MK

Hanya Boleh Dihubungi Keluarga JAKARTA--Mahkamah Konstitusi (MK) terus mematangkan rencana karantina terhadap 69 panitera pengganti yang bakal menangani gugatan persidangan hasil pemilihan umum (PHPU). Upaya ini dilakukan untuk mencegah kemungkinan terjadinya intervensi yang bisa memengaruhi kemurnian persidangan. “Sebenarnya panitera tak banyak mempengaruhi hasil persidangan. Tapi konsentrasi bagi mereka sangat penting. Jangan sampai ada Mahfud MD pihak beperkara yang menghubungi,” ujar Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Moh Mahfud MD, kemarin. Menurut dia, MK sudah menyiapkan tempat khusus bagi para panitera tersebut selepas menunaikan tugas. Mereka bakal bermalam di gedung MK selama lebih dari sebulan. “Tempatnya semua sudah siap. Tapi saya juga tidak tahu lantai berapa yang dipilih,” terangnya. u Ke Halaman 11 kolom 5

“Sesungguhnya shalat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktu­nya atas orang-orang yang ber­ iman.” (An-Nisa’: 103)

11:42 15:02

17:46 18:56 04:20

RAKA DENNY / JAWA POS

GERINDRA & HANURA DALAM RAKERNAS PDIP: Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Hanura Wiranto (kiri) dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto saat pembukaan Rapat Kerja Nasional V PDIP di Kantor DPP PDIP, Jakarta, kemarin (25/4). Gerindra dan Hanura memberikan sinyal untuk berkoalisi dengan PDIP.

PPP Merapat ke Prabowo Hanura dan Gerindra Rebutan Jadi Saudara PDIP

PDIP Isyaratkan Cawapres

JAKARTA--Tak sekedar datang sebagai tamu undangan yang pasif, dua tokoh pentolan partai yang diincar PDIP untuk menjadi kawan koalisi, yakni Wiranto dan Prabowo juga diberi kesempatan untuk berorasi. Kemarin (25/4), sejak pukul 10.00, PDIP memang menggelar Rakernas V di Kantor DPP PDIP

JAKARTA--Skenario tiga pasang capres-cawapres di pemilu presiden hampir menjadi kenyataan. Ini setelah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) cenderung meninggalkan koalisi dengan Partai Demokrat untuk mengusung Susilo Bambang Yudhoyono dan merapat ke Partai Gerindra yang mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden. PPP setidaknya sudah menanggalkan opsi bergabung

u Ke Halaman 11 kolom 5

u Ke Halaman 11 kolom 1

UAN SMP Harus Lebih Baik dari SMA JAKARTA--Badan standarisasi nasional pendidikan (BSNP) menargetkan pelaksanaan ujian nasional (UAN) jenjang SMP/MTs yang berlangsung besok harus lebih baik dibandingkan UAN SMA yang sudah berlalu. Karena itu, berbagai persoalan maupun pelanggaran dalam unas SMA tidak boleh kembali terulang. Untuk diketahui, jumlah peserta UAN SMP/MTs besok sekitar 3.575.987 orang. Distribusi soal ke

Musyawarah Kadin Sempat Ricuh, Santyoso Terpilih Aklamasi

kabupaten/kota sudah dilakukan. Ketua BSNP Prof Eddy Mungin Wibowo menegaskan, sekolah dilarang mengambil naskah soal di rayon maupun polsek sebelum waktunya. Yaitu, pada hari-H ujian. “Karena rawan terjadi kerawanan bila mendahului,” ujarnya. Jika hal itu masih terjadi, maka kepala dinas pendidikan setempat harus turun tangan dan menindak sekolah. u Ke Halaman 11 kolom 5

Santyoso Tio

PONTIANAK--Musyawarah Provinsi Kamar Dagang dan Industri Kalbar di Hotel Mahkota, Sabtu (25/4) malam secara aklamasi memilih Santyoso Tio sebagai Ketua Kadin Kalbar 2009-2014. Tampilnya Santyoso sebagai ketua sudah diduga sebelumnya. Hamid Usman, Fachruddin D Siregar dan Baskoro Effendi yang

semula meramaikan bursa ketua, namun tak dapat berjalan mulus. Fachruddin dan Baskoro dinyatakan tidak lolos seleksi. Panitia menilai mereka tidak melengkapi persyaratan. Kondisi ini membuat muprov sempat ricuh, bahkan sampai terjadi pemukulan pada panitia pemilihan. Beberapa peserta yang tidak puas u Ke Halaman 11 kolom 1

Empat Bersaudara Kandung Maju Caleg, Beda Partai, dan Lolos

Kompromi di Rumah Ibu, Tak Bawa Perbedaan di Meja Makan Empat caleg ini sama-sama lolos. Yang menarik, mereka bersaudara kandung dan berangkat dari partai berbedabeda. Meski ada yang bersaing di satu dapil, keempatnya tetap rukun dan saling mendukung.

FENDI ARMANTO, Pasuruan RUMAH itu berarsitektur kuno. Ukurannya sekitar 17 meter x 20 meter, dan berdiri cukup megah di Desa Sumurwaru, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan. Itulah salah satu rumah induk keluarga besar pasangan ZainalAbidin (almarhum)Siti Rohmah. Bagi masyarakat di Kabupaten Pasuru-

Fendi Armanto/Jawa Pos

Caleg bersaudara: Rias Nawang, Rias Judikari Drastika, Ragil Kraeng.

an, keluarga Zainal cukup dikenal sebagai pengusaha katering. Pasangan tersebut dikaruniai sepuluh anak. Di antara sepuluh saudara itu, empat orang maju caleg untuk DPRD Kabupaten Pasuruan pada pemilu kali ini. Keempatnya maju dari partai yang berbeda. Mereka adalah Rias Nawang Kartika (Nawang), 48, anak keempat yang maju dari PDIP; Rias Judikari Drastika (Ceri), 44, anak keenam yang maju dari Golkar; Ragil Kraeng (Amir Ragil), 38, anak ke-9 yang maju dari PKB, dan Rias Adiah Elviano (Evi Zainal Abidin), 32, maju dari Demokrat. Serunya lagi, tiga dari empat bersaudara itu (Nawang, Ragil, dan Evi) bertarung di satu dapil, yakni di dapil 5 (Nguling, Lekok, Grati, Rejoso, dan Gondangwetan). Dan, berdasarkan hasil rekapitulasi sementara KPU Kabupaten Pasuruan, ketiganya sama-sama memperoleh suara terbanyak di partainya. Bahkan, perolehan mereka hampir mencapai BPP (bilangan pembagi pemilih) yang berjumlah 13.897. “Mereka semua akan lolos,” kata salah seorang anggota KPU Kabupaten Pasuruan.

Online: http://www.pontianakpost.com/ *Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

u Ke Halaman 11 kolom 1

Jawa Pos Group Media


NASIONAL

2

Pidana Pemilu KY Pelototi Kinerja Hakim JAKARTA--KomisiYudisial (KY) ikut turun tangan mengawasi pelaksanaan persidangan pidana pemilu di berbagai daerah. KY sudah menyiapkan tim khusus dengan menggandeng Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk memelototi kecurangan-kecurangan para pengadil pidana pemilu. “Minggu depan tim khusus yang bekerja mengawasi persidangan pidana pemilu di berbagai pengadilan mulai bekerja,” ujar Ketua Komisi Yudisial (KY) Busyro Muqodas, kemarin. Tim tersebut, kata Busyro, terbentuk setelah Jumat (24/4) lalu, komisi meneken nota kesepahaman mengawasi kinerja para hakim agar bekerja sesuai kode etik.Wilayah kerja tim tersebut, kata Busyro, di tingkat pusat antara KY dan Bawaslu langsung, sedangkan yang berada di tingkat daerah yakni antara investigator komisi di seluruh provinsi dengan panwaslu di daerah. “Setiap persidangan pidana pemilu yang digelar tim tersebut akan turun, kemudian melaporkan hasil pemantauannya kepada kami,” terangnya. Tim akan menunaikan tugasnya, saat persidangan tingkat pertama hingga persidangan tingkat banding di Pengadilan Tinggi (PT). Tim tadi akan bekerja hingga pasca Pemilihan Presiden. Hingga 14 April 2009, Polri menyatakan telah menangani 373 kasus, yang masih dalam penyelidikan sebanyak 211, kasus yang berkasnya sudah dinyatakan lengkap (P-21) sebanyak 99 kasus, dan yang dibatalkan kasusnya sebanyak 63 kasus. Kejagung juga mengaku telah menerima 352 pegaduan pidana pemilu sementara Bawaslu menerangkan bahwa 200 kasus pidana pemilu tengah diproses di tingkat kejaksaan. 78 di antaranya telah diputus. Sebelum terjun ke lapangan, KY juga telah membekali investigatornya dengan pelatihan selama dua hari. “Mereka kami ajarkan UU Pemilu, model-model kecurangan dan metode pengawasan,” ungkapnya.(git)

Pontianak Post

Cari Cawapres yang Mengamankan Parlemen JAKARTA-Tokoh parpol dan nonparpol masih berpeluang untuk menjadi cawapres pendamping SBY. Ketua DPP Partai Demokrat Bidang Politik Anas Urbaningrum menyatakan, pasca keputusan Partai Golkar mengajukan capres sendiri, bursa calon pendamping SBY kembali cair. Menurut dia, keputusan Golkar itu telah membuat kecenderungan calon yang akan dipilih SBY ikut berubah. “Semua kini jadi serba mungkin karena konstalasinya juga jadi cair,” ujar Anas di Jakarta kemarin (25/4). Hingga saat ini, lanjut dia, SBY juga belum me-

bahwa penennentukan tokoh yang tuan cawapres akan mendampingintentu akan sulit ya sebagai cawapres. dipisahkan dari Termasuk, latar belacita-cita memkang calon, apakah bentuk format dari tokoh parpol koalisi yang ataupun nonparpol. kuat di parle“Kami serahkan men. Sudah sesaja sepenuhnya harusnya koalkepada beliau seisi parpol yang bagai capres dan mulai dibangun kami yakin SBY untuk pilpres akan memilih yang nanti harus bisa terbaik bagi bangsa,” Anas Urbaningrum menjamin dujelas mantan ketua umum PB HMI tersebut. Meski kungan mayoritas di dewan secara demikian, Anas menambahkan konsisten. “Presiden sudah pasti

Tenaga Kerja Tak Ada PHK Masal TKI JAKARTA--Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Depnakertrans) menilai kabar yang menyebutkan Pemerintah Malaysia akan memulangkan 100 ribu tenaga kerja Indonesia (TKI) hanya isapan jempol. Hingga kini, hanya ada lima ribu TKI yang dipulangkan karena habis masa kontraknya. “Berita ada PHK besar-besaran akibat dampak krisis itu tidak terjadi. Memang ada pemulangan rutin bagi Erman Soeparno tenaga kerja yang habisnya masa kontraknya,” ujar Menakertrans Erman Soeparno di Jakarta kemarin (25/4). Berdasar pembicaraan antara Presiden SBY dan Perdana Menteri Malaysia Najib Tun Razak, sebanyak 23.600 TKI yang bekerja di Malaysia memang menjadi korban PHK. Namun, mereka tidak dipulangkan karena dipindahkan oleh agen tenaga kerja di Malaysia ke industri lain yang kebal krisis. Kabar baiknya, 217 ribu TKI tak berdokumen namun telah bekerja sebagai tenaga perkebunan di wilayah Sabah juga tidak dipulangkan. Pemerintah Malaysia justru memberikan izin kerja sehingga mereka bisa bekerja secara legal di negara tersebut.(noe/oki)

tidak bercita-cita mendapatkan goyangan dan gangguan dari parlemen,” ujarnya. Setelah pernyataan kesiapan Golkar mengajukan capres sendiri, nama sejumlah tokoh memang kembali menguat dalam bursa cawapres pendamping SBY. Di antaranya, Mensesneg Hatta Radjasa, Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, dan Akbar Tandjung. Di barisan tokoh nonparpol, Menkeu Sri Mulyani termasuk yang paling sering disebut. Namun, pengamat politik Bima Arya menyatakan, peluang teknokrat untuk mendampingi SBY

sangat kecil. Presiden ke-6 RI itu akan lebih memilih tokoh parpol untuk sekadar mencari posisi aman. “Termasuk, wacana memilih kader internal juga tidak akan dilakukan. Sebab, itu sama saja mau mencari musuh,” katanya.Siapa yang paling berpeluang? Bima menilai, Hatta Radjasa memiliki kans terkuat. Pengalaman selama lima tahun mendampingi SBY sebagai menteri menjadi chemistry tersendiri bagi politikus PAN itu. “Tinggal persoalannya bagaimana melobi PKS supaya oke,” tandasnya. (dyn/tof)

PKB Tolak Semua Tawaran Koalisi Ingin Fokus dengan Partai Demokrat

Eksekusi Urip Salinan Putusan Kasasi Tak Segera Turun JAKARTA--Langkah Mahkamah Agung (MA) menjatuhkan putusan yang menolak permohonan kasasi Jaksa Urip Tri Gunawan dan tetap menghukumnya 20 tahun penjara, tampaknya tak banyak mempengaruhi kehidupan jaksa yang terlibat kasus suap USD 660 ribu itu. Setelah satu setengah bulan berselang sejak putusan dijatuhkan Urip masih belum dieksekusi. “Kami belum menerima secara lengkap Urip Tri Gunawan salinan putusan kasasi. Jadi belum dilaksanakan,” kilah Direktur Penuntutan Ferry Wibisono, kemarin. Dia mengaku tidak mengetahui pasti mengapa salinan putusan tersebut membutuhkan waktu lama hingga sampai ke tangan jaksa di KPK. “Ya, tentu masih di jalan, saya tidak tahu sebabnya apa,” jelasnya. Pihaknya juga tidak akan menyampaikan keberatan terkait berlarutnya pengiriman salinan putusan dari PN Jakarta Pusat ke KPK.(git)

Minggu 26 April 2009

Fery Pradolo/INDOPOS

PAMERAN BESI TUA: Sejumlah besi tua bekas karya seniman Teguh Ostenrik dipamerkan di Gedung Arsip Nasional, Jakarta Pusat kemarin (25/4). Sebanyak 54 besi tua bekas, sengaja dikaratkan dengan bantuan Ferro Chlorid dengan tema deFACEment yang berlangsung hingga 29 April mendatang.

Pemilu di TPS Bagus, di PPK Bermasalah JAKARTA--Kualitas Pemilu Legislatif 2009, tampaknya, tidak bisa digeneralisasi sebagai pemilu yang buruk. Hasil survei Cirrus Surveyor Group menyatakan, kualitas pemilu saat pemungutan suara di tempat pemungutan suara (TPS), mayoritas tidak mengalami masalah. Pangkal permasalahan justru terjadi saat penghitungan suara di tingkat panitia pemilihan kecamatan (PPK). Itu disampaikan Direktur Eksekutif Cirrus Andrinof Chaniago dalam keterangan pers di gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, kemarin (25/4). Di TPS, kata Andrinof, lebih dari 80 persen petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) telah melaksanakan tahapan-tahapan pemungutan suara. “Rata-rata sudah sesuai prosedur,” kata Andrinof. Mendampingi Andrinof, Research Manager Cirrus Hasan Nasbi dan Komisioner KPU Samsul Bahri.Survei Cirrus tersebut dilakukan di 2.000 TPS di

2.000 desa/kelurahan yang tersebar di 33 provinsi. Di setiap daerah pemilihan, Cirrus memilih TPS berdasarkan wilayah yang rural dan juga urban. Adapun desa dan TPS yang telah dipilih sebagai sumber data itu dipilih secara acak. Dari hasil temuan lapangan di 2.000 TPS, mayoritas proses pemungutan dan penghitungan berjalan baik. Sebanyak 81,74 persen TPS dibuka tepat waktu, yakni pada pukul 07.00 waktu setempat. Hampir 95 persen KPPS juga menunjukkan kotak suara yang kosong sebelum proses pemungutan dimulai. Survei juga mencatat, 81,74 persen petugas KPPS juga menjelaskan tata cara memilih kepada pemilih. Soal buruknya kualitas tinta karena mudah terhapus, menurut Cirrus, juga tidak sepenuhnya terbukti. Research Manager Cirrus Hasan Nasbi menyatakan, hanya sekitar 1,73 persen tinta pemilu yang mudah terhapus di saat hari pemungutan suara. Proses

PONTIANAK – Kecelakaan lalulintas beruntun terjadi di Jalan Imam Bonjol dan Adisucipto Pontianak, Sabtu (25/4) sekitar pukul 18.15 WIB. Akibatnya satu orang tewas di tempat. Satu mobil menabrak 2 sepeda motor, satu pick up dan satu bus yang tengah parkir. Bermula dari tabrakan di Depan Gang Mendawai Imam Bonjol. Sebuah mobil Yaris KB 1796 HB yang dikendarai Jarot Gothama (26) menambrak sepeda motor KB 4062 WJ. Pengendara mobil tidak berhenti, justru terus melaju ke arah Sungai Raya. Sekitar 500 meter dari kejadian pertama, mobil yang dikendarai Jarot menabrak bagian belakang pick up KB 8084 AR tepat di depan Gang Darsyad Adisucipto setelah hendak menyalip.Pick up

yang dengan sopir Anton Fajarudin tersebut berputar, sedangkan Jarot tidak dapat mengendalikan mobilnya sehingga menabrak sepeda motor yang datang berlawanan arah. Pengendara motor terpental ke arah kiri jalan. Sepeda motornya terseret sekitar 15 meter. Mobil Jarot baru berhenti setelah menabrak bus yang tengah parkir di seberang jalan atau searah dengan datangnya sepeda motor tadi.Pengemudi sepeda motor KB 3075 HD meninggal dunia seketika. Tidak ada ditemukan identitas yang melekat pada dirinya. Oleh polisi Mr X tersebut dilarikan ke RSUD Sudarso.Tidak ada yang melihat persis tabrakan beruntun itu. Seorang wanita pemilik warung makan tak jauh dari TKP yang enggan disebutkan identitasnya,

JAKARTA--Meski sudah resmi menyatakan berkoalisi dengan Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) masih banyak mendapat godaan berupa tawaran koalisi dari sejumlah partai politik. Namun, PKB menolak semua tawaran tersebut karena sudah berkomitmen mendukung Susilo Bambang Yudhoyono dalam pemilihan presiden nanti. Ketua DPP PKB Abdul Kadir Karding mengatakan, dalam situasi politik seperti sekarang, sebenarnya, wajar kalau parpol melakukan penjajakan dengan berbagai alternatif koalisi. “Tapi, kami tidak melakukan itu. Kami ingin fokus dalam berkoalisi dengan Partai Demokrat. Makanya, kami tidak melakukan manuver apapun,” kata Karding saat konferensi pers di Kuningan kemarin. PKB, lanjutnya, ingin berkonsentrasi menyusun agenda-agenda penting untuk pemeritahan ke depan. “Karena itu, kami tidak tertarik melakukan trik-trik politik atau bargaining politik apa pun,” tandasnya. Mengenai penentuan posisi calon wakil presiden (cawapres), PKB menyerahkan sepenuhnya kepada

penghitungan suara di TPS yang molor melewati 9 April juga hanya 3,89 persen. “Sisanya tepat waktu meski harus lembur sampai tengah malam,” kata Hasan. Meski berjalan bagus, masih ada catatan penting yang harus dievaluasi KPU. Ternyata masih ada petugas KPPS yang memperbolehkan pemilih melakukan pemungutan suara meski jelas-jelas terdapat tinta tanda memilih di ujung jarinya. “Jumlahnya tidak signifikan, hanya 1,73 persen. Namun, itu tetap saja potensi penggelembungan suara,” kata Hasan. Beberapa petugas KPPS ternyata juga belum memahami teknis penghitungan suara. KPU sebelumnya mengesahkan penandaan suara hingga dua kali, dengan suara yang dihitung tetap satu. Namun, beberapa petugas KPPS ada yang menghitung sampai dua kali. “Akibatnya, jumlah surat suara yang digunakan dengan jumlah JAKARTA--Rapat Pimpisuara yang dihitung berbeda,” kata nan Nasional (Rapimnasus) Hasan.(bay/agm) Partai Golkar di Hotel Borobudur pada 23 April lalu telah menetapkan Jusuf Kalla (JK) sebagai capres. Namun, mantan Ketua mengatakan, dirinya tengah berada Umum Partai Golkar Akbar di dalam warung ketika kejadian. Tandjung masih pesimistis, Dia hanya mendengar suara yang Golkar mampu membangun keras beberapa kali. “Saya di dalam, lobi politik untuk mewujudkan tiba-tiba ada suara keras. Ketika koalisi menghadapi pemilu saya keluar orang yang meninggal presiden (pilpres). itu sudah berada di samping warDia mengingatkan bahwa ung saya ini,” ungkapnya sembari syarat pengajuan pasangan menunjuk ke arah lokasi korban capres-cawapres yang diatur terpental. Polisi juga mengalami UU Pilpres adalah 20 persen kesulitan mencari saksi. kursi atau 25 persen suara. Warga yang berkerumun di lokasi Faktanya, dari berbagai hasil kejadian tidak ada yang mengaku quick count, imbuh dia, potensi melihat langsung kejadian. Jarot, perolehan suara Golkar baru Anton dan pengendara sepeda mo- 15 persen. Artinya, untuk bisa tor yang menjadi korban di Jalan mengajukan JK sebagai capres, Imam Bonjol langsung di bawa diperlukan minimal 10 persen ke Poltabes Pontianak. Polisi dari suara lagi. “Ini jelas bukan perunit laka lantas Poltabes Pontianak soalan mudah,” kata Akbar kejuga membawa barang bukti berupa marin (25/4). Menurut Akbar, mobil Yaris, pick up dan dua sepeda sebagian besar partai menengah motor ke poltabes.(hen) hampir pasti berkoalisi dengan

SBY. Namun, kata Karding, PKB berharap SBY melibatkan PKB dalam pembicaraan untuk menentukan cawapres tersebut. Hingga saat ini, menurut dia, Partai Demokrat belum pernah mengajak PKB berbicara mengenai cawapres. SBY maupun Partai Demokrat juga belum pernah meminta nama cawapres kepada PKB. “Selama tidak diminta, kami tidak mengusulkan. Tapi kalau diminta, kami akan mengusulkan ketua umum kami, Muhaimin Iskandar,” terang Karding. Koalisi PKB dan Partai Demokrat tidak hanya terjadi di tingkat DPP. Tetapi, juga telah diturunkan ke tingkat organisasi kepemudaan masing-masing partai. Kemarin Gerakan Pemuda Kebangkitan Bangsa (Garda Bangsa) dan Presidium Pemuda Partai Demokrat mengumumkan berdirinya koalisi nasional pemuda partai untuk SBY. Selain Garda Bangsa dan Pemuda Partai Demokrat, koalisi itu diikuti Pemuda Bulan Bintang dan Pemuda Partai Patriot. “Kami sepakat membentuk koalisi antarpemuda untuk memenangkan SBY dalam Pilpres 2009,” tegas Sekjen DKN Garda Bangsa Anas Nasikhin di Kantor DKN Garda Bangsa, Jalan Garut, Menteng, kemarin. (tom/mk)

Akbar Ragu Koalisi Capreskan JK

Kecelakaan Beruntun, Satu Tewas

Selamat & Sukses Atas Terpilih dan Pelantikan

Bapak SANTYOSO TIO, SH, MH Sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kalimantan Barat Periode 2009-2014 dalam Musyawarah-V pada 25 April 2009 Pelantikan oleh Bapak Tonny Uloli Wkl Ketua Umum KADIN Indonesia pada 25 April 2009 di Hotel Mahkota Pontianak.

Eddy Arifin Dra Evi Melianty Drs. Alip Widyanto

Selamat & Sukses

Direksi beserta seluruh Management Hotel Grand Kartika Pontianak menyampaikan Ucapan Selamat dan Sukses kepada:

Bapak SANTYOSO TIO, SH, MH Sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kalimantan Barat Periode 2009-2014 dalam Musyawarah-V pada 25 April 2009 Pelantikan oleh Bapak Tonny Uloli Wkl Ketua Umum KADIN Indonesia pada 25 April 2009 di Hotel Mahkota Pontianak.

HOTEL GRAND KARTIKA Jalan Rahadi Osman Pontianak

Akbar Tanjung

SBY. Di antaranya, PKS dan PKB. Begitu juga PAN yang telah mendapatkan “arahan” dari Amien Rais untuk tetap berkoalisi dengan Demokrat. “PPP saya perkirakan ke SBY juga,” tuturnya. Kubu Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) DPP PPP Bachtiar Chamsyah memang cenderung mengarahkan PPP untuk mendukung SBY lagi. Akbar menambahkan, dua parpol pendatang baru yang mampu memperoleh suara cukup signifikan, yakni Hanura dan Gerindra, cenderung merapat ke PDIP untuk mengegolkan capres Megawati. Karena itu, pilihannya tinggal melobi partai-partai gurem yang tak lolos parliamentary threshold (PT). Kalau rata-rata partai gurem tersebut mendapatkan 0,5 persen suara, dibutuhkan dukungan dari sekitar 20 partai. “Sekali lagi, itu jelas tidak mudah,” tegasnya. Meski realitas politik kurang menguntungkan, Akbar menyarankan agar Golkar tetap berpartisipasi dalam pilpres. Itu merupakan bentuk tanggung jawab terhadap demokrasi. “Apa pun pilihannya nanti,” ujar ketua dewan pembina DPP Barisan Indonesia (Barindo) itu.(pri/agm)


cmyk

Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

Tokoh Manca

Hillary Clinton

Pertegas Komitmen AS

+

MENTERI Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Hillary Rodham Clinton tiba di Baghdad dalam kunjungan dadakan kemarin (25/4). Seperti pendahulunya, mantan first lady itu kembali mengikrarkan janji Washington mendukung Iraq dalam situasi apa pun. Sehari sebelumnya, dua bom bunuh diri meledak di Baghdad dan menewaskan 55 orang. “Saya akan mengulangi dan menandaskan kembali apa yang sudah dipaparkan Presiden (Barack) Obama. Kami berkomitmen penuh pada Iraq. Kami ingin melihat negara Iraq yang stabil, berdaulat dan percaya diri,” papar Hillary dari Kedutaan AS di Baghdad, seperti dikutip Associated Press. Tapi, dia juga mengimbau segenap rakyat Iraq lebih kompak menghadapi konflik sektarian yang seakan tak pernah reda. Kendati dalam waktu dekat AS akan menarik pasukan, Hillary menegaskan bahwa pemerintahan Obama tetap memegang teguh komitmennya. “Mungkin dengan merencanakan penarikan segenap pasukan dalam beberapa tahun ke depan, kami terlihat mengabaikan komitmen. Tapi, tidak demikian,” tegasnya. Dia menambahkan, penarikan pasukan akan dilakukan bertahap dan dengan sangat rapi. Penarikan pasukan AS, kata Hillary, tidak akan sedikit pun mengendorkan semangat militer AS dalam mengkader generasi pasukan keamanan Iraq yang baru. Mulai tahun lalu, AS mengembalikan tanggung jawab keamanan ke tangan pasukan Iraq secara bertahap, per kawasan. Dalam kesempatan itu, perempuan 61 tahun tersebut juga menyatakan, Gedung Putih bakal tetap mendukung proyek rekonstruksi dan pembangunan Iraq. Tiba di Bandara Internasional Baghdad, Hillary disambut Dubes AS untuk Iraq Christopher Hill, Komandan AS Laksamana Michael Mullen dan Menteri Luar Negeri Iraq Hoshyar Zebari. Dalam pertemuan yang juga dihadiri petinggi militer AS Jenderal Ray Odierno itu, Hillary sempat membahas keamanan Iraq. Termasuk, serangkaian serangan bom di Baghdad dan kota besar lainnya sebelum dia tiba.(hep)

Lintas Manca

Internasional

Korut Kembali Aktifkan Yongbyon SEOUL--Korea Utara (Korut) membuktikan ancamannya. Kemarin (25/4), Seoul melaporkan bahwa Negeri Kim Jong Il itu sudah mengaktifkan kembali reaktor Yongbyon yang terletak di Provinsi North Pyongan, sekitar 103 km dari Pyongyang. Tujuan aktivasi kembali ini, kabarnya, adalah untuk menciptakan senjata plutonium. Pernyataan itu dipublikasikan selang beberapa jam setelah PBB menjatuhkan sanksi kepada tiga

MEXICO CITY-Baru tiga hari lalu, Kamis (23/4) Presiden Felipe Calderon mengatakan pemerintahnya telah menemukan virus flu baru. Tetapi penyakit itu telah menewaskan 70 warga Meksiko hingga kemarin Sabtu. “Kami melakukan apapun yang dibutuhkan,” katanya dalam sebuah pernyataan seperti yang dikutip Associated Press. Penyakit mematikan ini ditakutkan akan meluas ke seluruh penjuru Amerika. Sebanyak 1.004 orang dilaporkan tengah terserang penyakit baru tersebut dan delapan diantaranya terdapat di Amerika Serikat (AS). Berbagai upaya diupayakan pemerintahan setempat mencegah meluasnya virus itu. Laporan terakhir di New York ada lebih dari 75 siswa menderita gejala flu itu. Pemerintah mengumumkan pada hari Jumat (24/4) bagi siapapun yang merasa sakit dianjurkan untuk tidak pergi kemanapun. Sedangkan bagi warga yang sehat diminta menjauhi tempat publik, menghindari siapapun yang terlihat sakit, dan memakai masker kemanapun ketika pergi. Sedapat mungkin warga diminta tidak berjabat tangan dan tidak mencium orang di pipi, serta tidak berbagi makanan dan alat makan. Bahkan tempat-tempat umum seperti museum dituutp dan pertandingan sepakbola pun digelar tanpa penonton. “Virus itu bermutasi dari babi dan kemudian dikirim ke ma-

perusahaan Korut yang kedapatan mendukung program rudal balistik. Berdasar Resolusi 1718 Dewan Keamanan (DK) PBB tahun 2006, Korut dilarang melakukan aktivitas nuklir yang berpotensi memprovokasi keamanan regional. Termasuk diantaranya, melanjutkan program rudal balistik berbahan dasar plutonium. Jubir Kementerian Luar Negeri Korea Selatan (Korsel) menyatakan bahwa pengumuman

+

cmyk

Pyongyang itu bertanggal 14 April. “Pernyataan itu dirilis Kementerian Luar Negeri Korut,” ujar pejabat yang merahasiakan namanya itu kepada Kantor Berita Korea KCNA kemarin (25/4). Pada tanggal yang sama, Korut juga menyatakan bakal segera hengkang dari perundingan enam negara yang diprakarsai AS. Terkait pengumuman Korut itu, Seoul mengaku khawatir. “Sudah saatnya memperkuat sistem anti-

nuklir sebagai pertahanan diri atas meningkatnya ancaman berbau militer dari musuh,” lanjut pejabat itu seperti dilansir Agence FrancePresse. Hubungan Korsel-Korut pun semakin menegang. Sebelumnya, dua negara bertetangga itu sudah bersitegang karena Korut nekat meluncurkan roket berdaya jelajah maksimal meski ditentang dunia internasional pada 5 April. Namun, ProfesorYang Moo-Jin dari University of North Korean

REUTERS/ELIANA APONTE

70 WARGA TEWAS : Sejumlah penumpang menggunakan masker saat keluar dari kereta api di kota Meksiko, (25/4) kemarin. Penggunaan masker ini dilakukan setelah Kamis (23/4) lalu Presiden Felipe Calderon menyatakan secara resmi atas penemuan virus flu baru.

Virus Flu Babi Mematikan nusia,” kata Menteri kesehatan, Jose Angel Cordova melaporkan kepada Televisa network seperti dikutip Daily Mail. Para ilmuwan telah memperingatkan sejak setahun lalu mengenai adanya virus flu yang berasal dari perpaduan binatang dan manusia. Pusat pencegahan dan pen-

Pemilu Afsel Jujur UNI Afrika menyatakan pemilihan umum demokratis keempatAfrika Selatan telah berlangsung secara bebas dan jujur meskipun menyangkut masalah logistik menyebabkan antrian panjang. “Berdasarkan pertimbangan, kami memutuskan bahwa proses pemilu diselenggarakan secara bebas, jujur, terbuka dan layak dipercaya,” kata pimpinan misi pengamat Salim Ahmed Salim dalam pernyataannya. “Pelaksanaan pemilu berjalan lancar, bersemangat dan dilakukan dengan hormat tak hanya oleh rakyat Afrika Selatan tapi juga seluruhAfrika,” katanya. Salim mengatakan misi pengamat dikesankan oleh gairah yang diperlihatkan oleh sejumlah besar pemilih yang berdatangan, dan prosesnya yang terkesan damai. Lebih dari 75% dari 23 juta pemilih yang tercatat berdatangan ke tempat-tempat pemungutan suara Rabu. Ini adalah pemilu keempat yang dilakukan sejak berakhirnya era apartheid pada tahun 1994. Misi Uni Afrika mengatakan masalah-masalah kecil berkaitan dengan logistik dan ketidakteraturan tidak berpengaruh pada proses pemilu yang penting ini. (kpc/int)

3

gontrolan wabah penyakit CDC (Centre for Disease Control and Prevention) menjelaskan bahwa virus itu adalah virus influenza A yang membawa H1N1 berisi tipe DNA burung , babi dan manusia. Termasuk di dalamnya virus babi dari Eropa dan Asia. Ilmuwan telah lama memper-

hatikan bahwa flu pembunuh itu bisa berevolusi ketika virus menginfeksi babi, manusia, atau burung bercampur. Hasil evolusi tadi bisa menyebar secara cepat karena manusia tidak memiliki pertahanan alami untuk melawannya. Gejala penyakit ini adalah demam, batuk, sakit tenggorokan dan beberapa

Studies menyatakan bahwa kelahiran senjata plutonium Korut masih bisa dicegah. Sebab, waktu yang dibutuhkan untuk menciptakan senjata nuklir cukup lama. Dan, pada rentang waktu itu, dia berharap dunia internasional bisa meredam niat Korut. “Butuh waktu sekitar tiga atau empat bulan untuk menghasilkan 6-8 kg plutonium yang bisa dimanfaatkan untuk menciptakan satu atau dua bom saja,” tandasnya. (hep)

pasien di AS disertai muntah dan diare. Korban rata-rata berusia 25 hingga 45 tahun. WHO menugaskan ahli CDC dan petugas kesehatan Kanada mempelajari contoh yang dikirim dari Meksiko dan beberapa negara di sekitar Amerika Latin. Mereka memonitor setiap pengunjung yang datang dengan pesawat asal Meksiko. Markas PBB WHO juga berhubungan setiap hari dengan AS, Kanada dan Meksiko. CDC menginformasikan bahwa dua obat flu yaitu Tamiflu dan Relenza untuk sementara ini bisa digunakan. Keduanya harus segera diminum supaya hasilnya lebih efektif. Kedua pabrik penghasil obat tersebut menyatakan siap berproduksi dalam jumlah besar. Menurut pengakuan Cordova, Meksiko memiliki jumlah Tamiflu yang cukup untuk satu juta penduduknya. Oleh karena itu hanya dokter yang dapat mengatur pengeluaran obat itu. Sementara itu CDC virus di Amerika Serikat mengaku tidak pernah melihat virus yang bercampur dari babi, burung dan manusia. Mereka mengatakan bahwa tujuh pasien semuanya tertangani. “Jika pemberitaan kematian merupakan tanda pertama dari penyakit itu, maka kasus ini kemungkinan telah berkembang di seluruh dunia sekarang,” kata dr Michael Osterholm, ahli penyakit flu dari University of Minnesota.(war)

+

n Melihat Praktik Penyelenggaraan Pemilu di India

Bangun Satu TPS demi Satu (Orang) Suara Begitu berartinya suara dalam pemilihan umum (pemilu) India. Jauh di pedalaman Gujarat, ada satu TPS yang disediakan hanya untuk satu pemilih. KPU Negeri Bollywood itu tak ingin ada warga yang kehilangan hak politiknya.

REUTERS/RUPAK DE CHOWDHURI

PEMILIH BERARTI: Petugas KPU-nya India menaiki perahu di sungai Brahmaputra untuk mencapai salah satu lokasi tempat pemungutan suara di Dhubri, 280 km (174 mil) barat dari Guwahati dekat perbatasan Bangladesh. KPU India benar-benar tak mau mengabaikan pemilih.

PEMILU kali ini India menyediakan 828.804 tempat pemilihan suara (TPS). Ada satu di antaranya yang khusus diperuntukkan untuk menampung suara seorang pendeta Guru Bharatdas Darshandas. Dia adalah pemimpin kuil di Hutan Gir barat negara bagian Gujarat. Pada 30 April mendatang, lima petugas KPU ditemani dua polisi akan memasuki belantara Hutan Gir yang masih dihuni banyak hewan buas termasuk singa Asia. Di sana, mereka akan mengambil satu kertas suara milik Darshandas di TPS Banej in Gir. Dia adalah satu-satunya pemilih di TPS tersebut. BBC yang mengunjungi kuil tersebut menceritakan suasana di sana. Sepanjang jalan menuju Kuil Shiva, tak tampak satupun manusia lalu lalang. Di sepanjang hutan seluas 1.412 kilometer persegi tersebut hanya tampak 300-an singa, kijang, dan hewan liar lainnya. Jalannya

berbatu, dipenuhi pepohonan dan bougenvile. TPS yang akan dipakai Darshandas terletak beberapa ratus meter dari kuil Shiva. Dari kota terdekat Junagadh, kuil tersebut berjarak sekitar 100 kilometer. Kuil Shiva di Hutan Banej masuk dalam daerah pemilihan Junagadh, dimana pengaruh partai nasionalis India, Barata Janata Party (BJP) sangat kuat. Saat BBC tiba di kuil, Darshandas sedang tidak ada di tempat. Seorang juru masak kuil mengatakan, sang pendeta sedang pergi ke sebuah desa dekat hutan untuk suatu urusan. Untuk mencapai desa terdekat, seseorang harus menempuh waktu 2-3 jam mengendarai mobil. “Tunggu sebentar, dia pasti pulang,” katanya sambil memberi makan burung merak di sebelah kuil. Setelah menunggu lama, akhirnya Darshandas pulang. Dia mengendarai mobil SUV hijau muda. Berkacamata hitam, mengenakan baju berbahan kain drill dengan kancing terbuka, dan kain sarung kuning tua. Jenggot putihnya yang tergerai tampak rapi. Cara bicaranya cukup mengagetkan sebagai orang yang tinggal di daerah pedalaman. “Maaf menunggu lama. AC mobil rusak, jadi harus diperbaiki,” katanya. Rasanya aneh

membicarakan AC di hutan belantara seperti itu. Di dalam kuil tidak ada listrik, hanya ada beberapa lampu pijar tua yang dihidupkan menggunakan panel tenaga matahari. Tak TV dan telepon. Satu-satunya cara untuk berhubungan dunia luar adalah siaran berita radio BBC berbahasa India. Darshandar mulai berkisah tentang keberadaaanya di tempat tersebut. Dia tiba di Kuil Shiva 12 tahun lalu. Begitu putus sekolah di Rajasthan, dia tertarik belajar agama. Tibalah dia di kuil tersebut dalam petualangannya. “Pihak kuil mencari orang untuk mengelolanya. Lantas, saya memutuskan untuk tinggal,” kenangnya. Pada awalnya, Dashandar tidak sendirian. Ada 45 pendeta di kuil tersebut. Kemudian pada suatu saat mereka memilih pindah. Pemerintah kemudian membuat aturan ketat bagi penduduk untuk tinggal di hutan. “Akhirnya mereka pergi dan saya menjadi satu-satunya pemilih yang tersisa,” tandasnya. Sebenarnya, Darshandas tinggal bersama juru masak, seorang pendeta, penjaga, sopir. Namun, hak pilih mereka tidak masuk dalam daerah pemilihan Junagadh. Sudah tiga kali ini Darshandas menjadi pemilih tunggal di TPS tersebut. (cak/ami)

+


Pontianak Post - Minggu 26 April 2009

4

PAP bagi Atlet PON itu, untuk menggapai PONTIANAK— prestasi terbaik sulit Anjloknya prestasi Kaldiwujudkan. Selain bar pada PON XVII di memikirkan untuk Kaltim membuat KONI berprestasi dan lamemutar otak. Kabid tihan, para atlet juga Binpres KONI Kalbar, fokus untuk mencari Erwin Anwar mengeuang bagi kebutuhan luarkan tips jitu untuk sehari-hari. “Makanmengangkat prestasi ya banyak atlet kita olahraga Kalbar kedeyang tidak memiliki pan. PON XVIII 2012 kesiapan fisik saat berRiau mendatang menjadi tanding. Sebab, merebidikan. Trik yang dicaka tidak fokus untuk nangkan adalah Program Erwin Anwar menjaga kesehatannAtlet Potensial (PAP). ya,” kata dia. “Program ini mengacu Selanjutnya, kata Erwin, dalam masa dari program atlet andalan yang dibuat program ini, jika ada atlet yang tidak oleh Kemenegpora,” kata dia. Dirinya menjelaskan, PAP ini akan memiliki kemajuan atau tidak mengimenjaring atlet yang berada pada ran- kuti aturan akan segera dieliminasi dan gking satu hingga lima. Dan selama digantikan oleh atlet yang dipandang mengikuti program tersebut, atlet terus berpotensi. “Yang penting dijaga dari masa Pra diasah kemampuannya serta diberikan tali asih untuk memenuhi kebutuhan PON ke PON. Ini masa kritis bagi atlet untuk benar-benar menjaga kesiapansehari-harinya. Menurut Erwin, saat ini 80 persen nya. Jika tidak fokus, hasil baik yang atlet Kalbar berasal dari kalangan diperoleh di Pra PON akan gagal di ekonomi menengah kebawah. Karena PON,” tandasnya. (bdi)

Ketua ISSI Kalbar Mundur pegang oleh ketua harian. ”OrPONTIANAK-Ketua ganiasi tetap jalan. Selanjutnya Umum Pengda ISSI Kalbar, kita akan mencari ketua umum Firman Muntaco mengundurpengganti,” katanya. kan diri dari jabatannya sebagai Firman Muntaco sendiri, orang nomor satu di organisasi jelas Johny, baru memimpin tertinggi cabang olahraga balap KONI setahun silam, tahun sepeda Kalbar. 2008. Dia masih menyisaDalam suratnya yang ditemkan empat tahun lagi untuk buskan ke sekretariat pengda menahkodai ISSI Kalbar. ISSI Kalbar, Wakil Bupati ”Cukup kita sayangkan sih. Melawi ini memberikan alaTapi kita juga harus legosan. ”Beliau mengundurkan wo, mudah-mudahan ISSI diri karena kesibukannya mendapat ketua umum yang sebagai Wakil Bupati Sintang Firman Muntaco lebih baik,” katanya. yang sangat menyita waktu,” Johny, mewakili pengurus kata Ketua Harian Pengda ISSI Kalbar Johny Van Art kepada Pontianak ISSI lainnya juga mengucapkan terima kasih kepada Firman Muntaco selama setahun mengabdi Post kemarin. Menurutnya, dengan pengunduran diri Firman membesarkan ISSI Kalbar. Tercatat beberapa Muntaco otomatis posisi ketua umum Pengda prestasi juga kerap dipersembahkan oleh pemISSI Kalbar kosong. Sementara posisi tertinggi di balap Kalbar. (bdi)

Percasi Harus Ubah Pola Pembinaan PONTIANAK-Segudang harapan dan kritik terhadap kemajuan dunia catur Kalbar terus dilontarkan. Salah satunya dari insan olahraga pencinta catur Kalbar, Samun. Dia mengharapkan agar pengurus Percasi Kalbar bisa merubah pola pembinaan yang dianggap masih kurang maksimal. “Untuk memajukan catur, kuncinya yakni mengoptimalkan peran klub yang ada di Kalbar baik secara keanggotaan maupun secara manajemen,” tegas Samun yang lebih akrab disapa Pak Lek. Jika tidak dirubah, lanjut Pak Lek, hal ini jelas akan berpengaruh pada atlet itu sendiri. Sebab, di dalam klub menurutnya, memerlukan pemain muda yang kemudian bisa diarahkan dan dipantau. “Perubahan itu bisa bermacam-macam. Dan untuk bidang manajemen, klub wajib melakukan sparring partner sesama anggota klub minimal sebulan satu kali,” saran Pak Lek. Hasil sparring partner tersebut, menurut Pak Lek, harus diawasi dan dilaporkan kepada klub. “Hal itu dimaksudkan untuk dilakukan evaluasi dan dan hasil itulah yang harus dievaluasi,” jelasnya. (bdi)


Pontianak inCartoon Wak Letuk Jadi Penyelundup Berakit rakit kita pemilu...

Pontianak Post l

Minggu 26 April 2009

P

ENDI Juling dapat tugas baru. Tadak lolos jadi caleg, die dapat kerje jadi penjage pelabohan. Memang, pelabohan tu tadak besak-besak amat. Tapi, semuenye serbe modern. Kalau ade yang nyelundopkan sesuatu pasti dengan cepat ketauan. ‘’Pen kalau jage tu ati-ati. Sekarang nih jaman maken senget. Maken banyak kejahatan. Ape-ape diselundopkan. Awas, jangan sampai kau lengah,’’ kate Komandan Ukar Belangker yang jadi atasannye di pelabohan tu. ‘’Siap dan!’’ kate si Pendi sambel ngangkat tangannye memberek hormat. Tapi sayang, karene mate si Pendi yang sangsot, maksodnye maok nginggapkan tangannye ke kening, eh temasok pulak ke biji matenye. Langsong si Pendi batal hormat, malah tehadoh-hadoh sambel nahan aek matenye yang maok tumpah. “Eh, bile name aku kau obah jadi hamdan?’’ tanya Ukar Belangker. ‘’Ndak, maksod saye tu komandan, dan,’’ kate si Pendi agek. Matenye udah benar-benar merah kenak tangannye sorang, waktu ngormat ke komandan. Malam hari, si Pendi pon betugas keliling pelabohan. Di dermaga satu tadak ade ape-ape. Demikian juga di dermaga tujuh sampai 40, tadak ade ape-ape. Tapi, di ujong dermaga ke41 si Pendi ngeliat ade orang tengah naek sepeda, mbawak buntalan di boncengannye. ‘’Ha, ini pasti penyelundup,’’ piker si Pendi ngendap-ngendap. Pas udah

Oleh : Toing

dekat, alangkah tekejotnye die, kerene yang disangke penyelundup tu ternyate Wak Letuk yang besepeda tengah malam butak di pelabohan. ‘’Pasti Wak Letuk nyelundup. Sekarang bukak buntalan tu?’’ kate si Pendi jawak. Biar kawan sorang, kalau salah, kau pasti aku tangkap kate si Pendi. Wak Letuk pasrah. Dibukaknye buntalan yang diletakkan di boncengan sepedanye. Si Pendi ngeliatnye sambel ngacongkan pentongan hansipnye, khawatir kalau Wak Letuk lari. Die ngire pastilah Wak Letuk nih mbawa narkoba di buntalannye. Tapi tadak ade ape-ape. Cuman sekantong paser dengan kaen sarong ntok mbuntalnye. ‘’Ndak tok ape gak paser tu Wak?’’ tanya si Pendi setengah manas. ‘’Gini, sepeda aku nih ringan. Jadi paser supaya berat, jadi enak waktu kite naeknye,’’ kate Wak Letuk ngikat agek buntalannye. ‘’Teros, ngape gak Wak Letuk naek sepeda malam-malam macam ini?’’ tanya si Pendi. ‘’Iyelah Pen. Di sini kan sejuk, kenak angen laot. Jadi enak naek belereng malam-malam,’’ kate Wak Letuk agek. Kejadian naet lereng (sepeda) malammalam di pelabohan bukan jadi barang baru buat Wak Letuk. Awal-awalnye si Pendi selalu merekse bawaan Wak Letuk. Tapi setiap diperekse selalu

jak isinye paser. Atau semen yang die bilang sebagai pemberat sepedanye. Kerenenye, si Pendi pon malas mereksenye. Sampai lima taon, si Pendi dan Wak Letuk bekawan. Lima taon gak, setiap jage malam si Pendi selalu betemu dengan Wak Letuk yang tengah besepeda. Budak duak tu pon jadi macam sahabat. Lima taon berikotnye, secare tadak sengaje Pendi ketemu dengan Wak Letuk di Jakarta. Gampang-gampang gak Wak Letuk. Sekarang udah kaye raye. Pakai oto sedan, baju mahal dengan kacemate itam. ‘’Udah Pen, kerene barok ketemu di sini, ayok kite makan,’’ kate Wak Letuk ngajak si Pendi masok ke restoran besak. ‘’Heh, udah lamak tadak ketemu. Sekarang Wak Letuk udah jaye ye. Kaye raye. Padahal, dolok waktu ketemu di pelabohan, aku ngire Wak Letuk tu jadi penyelundop,’’ kate si Pendi ngintaikan makanan dan minoman yang mahalmahal. ‘’Hahaha….kau nih Pen. Memang pandai kau ngire. Iye dolok aku memang jadi penyelundop,’’ kate Wak Letuk. Tapi sekarang udah ade modal, ye usahalah, kate Wak Letuk agek. ‘’Tapi ngomong-ngomong, waktu dolok ape yang Wak Letuk selundopkan tu?’’ tanya si Pendi minta bocoran. ‘’Sepeda….!’’ kate Wak Letuk cetok. (*)

berenang kita ke capres...

bersakit dahulu... menang harus... Sodare-sodare,bile ade kesamean na­me,tem­pat­,ting­kah laku,bentuk badan, atau yang muke­nye mirip muke sendiri sa­me­salah satu cerite atau karakter tokoh di halaman ini...tu cu­man kebetolan jak,sekali agek...kebetolan jak.

5


KonsultasI

6 * Konsultasi Kulit & Kelamin Pengasuh: Dr Retno Mustikaningsih MKes SpKK Konsultasi: HP: 0818464018 - Poli Kulit dan Kelamin RS Soedarso - Apotek Mitra Jl Jend Urip.

Apa itu Lupus Eritematosus? Tanya: Ibu dokter, saya ingin berkonsultasi tentang penyakit lupus, sebenarnya sakit lupus itu apa bu karena saya pernah mendengar katanya penyakit ini sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kematian. Apakah itu benar bu dokter? Saya juga pernah membaca bahwa salah satu tanda sakit lupus itu ditandai dengan bercak merah di wajah merupakan salah satu tanda terkena lupus disamping itu pendertia lupus tidak boleh terkena sinar matahari. Bagaimana membedakan bercak merah yang tidak berbahaya. Apakah penyakit ini hanya terbatas pada kulit atau menyerang organ dalam? Mohon penjelasan. Terimakasih. Ibu Tarida, Kubu Raya Jawab: Ibu Tarida yang terhormat. Lupus berasal dari bahasa Yunani yang be­ rarti srigala, karena pada penderita lu­ pus sering terdapat gambaran bercak merah pada wajah terutama di area pipi dan hidung seperti belang warna pada wajah srigala. Se­ cara epidemiologi lebih banyak terjadi pada kulit berwarna, onset usia sekitar 30-40 tahun, wanita lebih banyak terserang dibanding pria (8:1). Penyakit lupus eritematosus merupakan penyakit autoimun yang ditandai dengan gambaran klinik yang karakteristik yang berhubungan dengan produksi autoantibody tertentu yang me­ nyerang sistem konektif (jaringan ikat pada tubuh) dan vaskular (pembuluh darah). Dengan demikian penyakit ini dapat hanya ringan yang menyerang pada kulit namun dapat juga merupakan penyakit yang berat karena menyerang organ dalam maupun sistem pembuluh darah. Lupus eritematosus terdiri atas spectrum ringan sampai berat. Spectrum ringan berupa lupus terlokalisir atau discoid lupus eritematosus sedangkan yang berat bahkan mengancam jiwa berupa sistemik lupus eritematosus. Discoid lupus eritematosus bersifat kronis dan tidak berba­ haya. Gejala klinis berupa bercak eritem atrofik tanpa ulserasi sedangkan SLE bersifat akut, dan melibatkan multiorgan seperti kulit, otot, sendi, darah, dan ginjal. Lupus Eritematosus terjadi akibat mutasi somatik pada sel B (Limfositik stem sel) yang menyebabkan produksi autoantibodi tertentu yang dikenal sebagai antinuclear antibodi. Proses auto­ imun tersebut yang menyebabkan kerusakan membran sel akibat deposit imun komplek pada dermoepidermaljunction. Ada banyak pendapat bahwa penyakit ini disebabkan oleh interaksi antara faktor genetik dan imunologik, serta faktor hormonal. Penyakit ini dapat juga dinduksi oleh obat tertentu seperti procainamid, hidantoin, fenilbutazon, penisilin, strept­ omisin, tetrasiklin dan sulfonamid yang dikenal sebagai SLE like sindrom. (*)

Konsultasi Paru & Pernafasan Pengasuh : Risa F Musawaris Konsultasi: - UP4 Pontianak Jl. KS Tubun no 30 Ptk - Poli Paru RS Soedarso - Apotik Kharitas Bakti Jl Siam Ptk Contact Person: 05617507582

Batuk Sulit Keluar Dahak Tanya: Dokter, ayah saya baru-baru ini masuk rumah sakit karena sesak dan batuk-batuk, juga disertai demam tinggi. Batuknya kuat sekali sampai tidak bisa tidur tapi sulit untuk mengeluarkan dahak. Dokter bilang, ayah saya terkena radang paru. Alhamdulillah setelah dirawat dan diobat selama kurang lebih 1 minggu ayah bisa pulang. Saya ingin tahu apakah radang paru sama dengan TBC, berbahaya gak dok buat ayah saya yang berusia lanjut, yaitu 65 tahun. Terima kasih sebelumnya. Ny. E, Pontianak Jawab: Alhamdulillah ayah ibu sudah kembali se­ hat. Radang paru atau pneumonia merpakan penyakit infeksi pada jaringan paru. Sebe­ narnya tuberculosis ter­ masuk pneumonia tapi karena jenis kuman TB berbeda dan khusus se­ hingga dibedakan untuk penamaannya. Gejala pneumonia meliputi batuk-batuk tanpa dahak atau dengan dahak yang beubah warna, demam dengan suhu lebih dari 38,5oC, sesak napas, lemas, penurunan nafsu makan dan dari pemeriksaan foto toraks didapati gambaran peradangan paru. Pneumonia bisa ringan dan bisa juga berat sehingga memerlukan perawatan. Pneumonia yang mudah untuk memburuk adalah pada orang yang mempunyai penyakit penyerta sebelumnya seperti kenc­ ing manis (Diabetes Mellitus), penyakit jantung, konsumsi alcohol, daya tahan tubuh yang lemah, penyakit neurology seperti stroke, keganasan dan orang tua. Pneumonia pada orang tua (geriatric) umumnya mempunyai gejala klinis tidak khas sehingga kadang terlewatkan oleh keluarga. Pasien pneumonia geriatric harus dirawat karena keadan umum pasien cepat memburuk sehingga diperlukan pengobatan melalui intravena (pembuluh darah). Pengobatan pneumonia tergantung dari jenis kuman yang ditemukan saat pemeriksaan biakan dahak. Umumnya perbaikan akan terjadi setelah 5-7 hari pengobatan. Selain obat-obatan, ma­ kanlah makanan yang bergizi serta jaga kesehatan supaya tidak mudah. (*)

Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

Gejala Kanker Rongga Mulut Tanya: Dokter, ibu saya umur 53 tahun di pipi kanannya ada benjolan sebesar bola tenis, juga di leher kanan atas ada juga benjolan sebesar telur bebek. Awalnya ibu sering mengeluh ada luka di pipi bagian dalam sebelah kanan di samping gigi geraham atas. Luka tersebut berupa bercak putih seperti sariawan dan sudah diobati berkali-kali tetapi tidak pernah sembuh, hingga timbul benjolan tersebut. Sekarang ibu susah untuk makan. Saya menjadi kasihan melihatnya. Apakah penyakit ibu saya ini kanker dok? Bagaimanakah cara mengobatinya? Terimakasih atas jawaban dokter. (Ny. Nina, Pontianak) Dokter, saya laki-laki umur 57 tahun. Pada lidah saya di bagian kiri ada luka seperti sariawan yang sudah lama dan tidak sembuh-sembuh dengan berbagai obat-obatan. Sekarang terasa sakit dan pada leher sebelah kiri atas saya timbul benjolan sebesar telur ayam. Apakah penyakit saya ini kanker? Apakah masih dapat diobati? Bagaimana mengobatinya, apakah harus dioperasi? Jawaban dokter sangat saya nantikan, terimakasih. ( Bp. Manto, Pontianak) Jawab: Bila ada luka atau borok yang sukar sembuh dimanapun juga letaknya, termasuk di rongga mulut apalagi disertai adanya benjolan di leher atas baik di sebelah kiri atau kanan, maka se­ baiknya dipikirkan bahwa salah satu penyebabnya adalah kanker, sampai nantinya dibuktikan apakah kanker atau bukan. Rongga mulut adalah rongga di mulut yang dibatasi mulai dari batas merah bibir sampai ujung­ nya yang disebut palatum molle. Bagian dari rongga mulut adalah bibir, lidah, lapisan pipi bagian dalam yang disebut mukosa pipi, langit-langit, gusi. Kanker rongga mulut merupa­ kan keganasan yang sering dida­ patkan yaitu 2-5 % dari seluruh keganasan. Kanker ini merupa­ kan 40 % dari keganasan yang

Pengasuh adalah Dr. Yusuf Heriady SpB, SpBOnk * Spesialis Bedah, * Konsultan Bedah Tumor dan Kanker, di RSUD Soedarso Pontianak

ada di leher dan kepala. Angka kematiannya 2-3 % dari seluruh kematian akibat keganasan. Di India kanker ini kejadian­ nya sangat tinggi, yaitu 23-32 % dari seluruh keganasan. Usia yang paling sering terkena adalah antara 50-70 tahun. Paling sering menyerang lidah 2/3 depan, dan dasar mulut. Penyebab kanker rongga mulut sampai sekarang belum diketahui dengan pasti. Pada daerah tertentu didapat­ kan adanya hubungan tingginya angka kejadian atau insidensi kanker ini dengan kebiasaan sehari-hari yaitu antara lain merokok, minum alkohol, men­ gunyah sirih dan lain-lain. Ada dua faktor predisposisi atau faktor yang berpengaruh ter­ hadap terjadinya kanker rongga mulut yaitu: faktor intrinsik atau dari dalam yaitu genetik dan imunologi faktor ekstrinsik atau faktor dari luar yaitu merokok, peminum alkohol, menyirih. Angka kejadian atau resiko terkena kanker rongga mulut akan meningkat bila ada gabungan antara faktor-faktor predisposisi tersebut, misalnya merokok den­ gan minum alkohol , mengunyah sirih dengan tembakau. Selain itu kebersihan mulut yang kurang baik juga dapat membantu meningkatkan resiko tersebut dengan adanya iritasi atau peradangan kronis. Sebenarnya pada stadium awal, pada kanker jenis ini dapat ditandai dengan adanya lesi atau kelainan pra kanker yaitu yang berbentuk bercak putih pada mu­ kosa atau lapisan dalam rongga mulut berupa pengerasan, yang disebut leukoplakia, dimana pada kelainan ini 6-10 persen akan menjadi kanker rongga mulut. Selain itu dapat juga berupa bercak merah seperti sariawan yang tidak sembuh-sembuh yang disebut eritoplakia, dimana ke­ lainan ini 90 persen akan menjadi

Konsultasi MATA Pengasuh : Dr. Liesa Zulhidya Subuh, SpM Konsultasi : SMF Mata RSUD Dr. Sudarso Ptk Praktek : - Jl. Tanjungpura 263 A. Telp. 731305 - Klinik Rosye Jaya Medika Ptk

Presbiopia adalah per­ kembangan normal yang berhubu­n gan dengan usia, yaitu akomodasi untuk melihat dekat perlahan-lahan menjadi berkurang. Presbiopia terjadi akibat pen­ uaan lensa dan daya kontraksi otot akomodasi berkurang. Mata sukar berakomodasi karena lensa sukar memfokuskan sinar pada saat melihat dekat. Akomodasi adalah kemam­ puan lensa di dalam mata untuk mencembung yang terjadi akibat kontraksi otot siliar. Akibat ako­ modasi, daya pembiasan lensa yang mencembung bertambah kuat.

Kekuatan akan meningkat sesuai dengan kebutuhan, makin dekat benda makin kuat mata harus berakomodasi. Refleks akomodasi akan bangkit bila mata melihat kabur dan pada waktu melihat dekat. Bila benda terletak jauh bayangan akan terletak pada retina. Bila benda tersebut dideka­ tkan maka bayangan akan bergeser ke belakang retina. Akibat benda ini didekatkan penglihatan menjadi kabur, maka mata akan berakomodasi dengan mencembungkan lensa. Gejala presbiopia biasanya timbul setelah berusia 40 ta­ hun. Usia awal mula terjadinya

kanker rongga mulut. Penderita biasanya datang bila sudah ada keluhan berupa: benjolan, nyeri, tukak atau borok, benjolan di leher. Keterlambatan penderita da­ tang berobat bisa karena ke­ terlambatan yang disebabkan penderita sendiri akibat ketidak

tahuan, rasa takut berobat atau tidak ada biaya. Namun keter­ lambatan juga dapat disebabkan karena dokternya, akibat dokter tak mengenali gejalanya atau malu mengkonsultasikannya. Akibat keterlambatan ini me­ nyebabkan terjadinya penyebaran lokal maupun penyebaran jauh. Gambaran tumor atau kanker rongga mulut dapat berupa, lesi dini berupa bercak merah atau putih seperti sariawan, dengan adanya pengerasan atau indurasi disekelilingnya dan biasanya belum ada keluhan sakit. Bila membesar akan memberi­ kan gambaran berupa gambaran seperti kembang kol berwarna kemerahan dengan bagian ten­

Jawab: Ya, inilah pendapat yang keliru. Yang jelas PSK itu tertular HIV dari laki-laki yang ‘memakainya’ tanpa kondom. Laki-laki itu bisa saja penduduk setempat atau pendatang. Laki-laki itu dalam kehidupan sehari-hari bisa sebagai suami, pacar, lajang, remaja, perjaka, duda, dll, yang bekerja sebagai pegawai, karyawan, mahasiswa, penganggur, dll. Laki-laki itulah yang menjadi mata rantai yang menyebarkan HIV. Laki-laki lain yang mengen­ cani PSK yang HIV-positif itu

tanpa kondom berisiko tertular HIV. Kalau kemudian ada lakilaki lain yang tertular HIV maka dia juga akan menjadi mata rantai

kemungkinan sembuh menjadi lebih kecil. Kanker rongga mulut pada pipi yang sudah luas, maka semua pipi yang terkena harus dibuang, sehingga cacat yang ditimbulkan menjadi besar. Untuk menutup cacatnya harus digabung dengan operasi rekonstruksi dengan mengambil kulit dari dahi atau dari tempat lain. Hingga saat ini pengobatan pada kanker rongga mulut ada­ lah dengan operasi eksisi luas. Khemoterapi, radioterapi atau hormonal terapi belum dapat menyembuhkan. Khemoterapi atau radioterapi hanya dapat membantu namun sebagai tam­ bahan dari operasi, tergantung pada stadium penyakitnya. Untuk Ny. Nina dan Bpk Manto, melihat keluhan penyakit ibu, dimana awalnya ada luka seperti sariawan atau borok di pipi dan lidah, kemudian disertai ada benjolan di leher sampaing atas, sangat mungkin penyakit yang ibu dan bapak derita adalah kanker rongga mulut yaitu kanker mukosa pipi dan kanker lidah. Namun untuk lebih memasti­ kannya, sebaiknya segeralah pergi ke dokter agar segera dapat ditegakkan diagnosisnya dengan tepat dan diberikan tindakan pengobatan yang terbaik. Untuk para pembaca lainnya, bila pada diri anda atau famili ada yang sering mengeluh adanya luka yang tidak sembuh-sembuh di rongga mulut, apakah pada li­ dah, bibir atau pipi atau gusi atau langit-langit, janganlah dianggap remeh, karena bila tidak waspada bukan tidak mungkin itu adalah kanker rongga mulut dan datang sudah terlambat. Semoga pertanyaannya sudah dapat terjawab. Bila masih kurang jelas, atau diantara para pembaca ada yang ingin bertanya tentang masalah tumor dan kanker, dapat menghubungi : HP 081321862268, atau ke Pontianak Post atau ke Klinik Tumor dan Kanker Pontianak (Klinik Rosye jaya Medika) di Jl. A.R. Saleh (BLKI) No A-5. telp. 0561583999.

Mengenal Presbiopia Mata

tergantung kelainan refraksi sebelumnya, kedalaman fokus (ukuran pupil), kegiatan pengli­ hatan pasien, dan lainnya. Gejalanya antara lain setelah membaca akan mengeluh mata lelah, berair, dan sering terasa pedas, membaca dengan men­ jauhkan kertas yang dibaca, gangguan pekerjaan terutama di malam hari, sering memer­

HIV dan AIDS, Berbeda? Tanya: Pengasuh Yth., Belum lama ini ada seorang PSK di tempat penjaja seks dinyatakan HIV-positif. Apakah dengan demikian di tempat tersebut sudah terdapat banyak PSK yang HIV-positif? (Lukman, Pontianak)

gahnya nekrosis atau rapuh dan berbau , bisa juga berupa tukak atau sariawan, bisa juga gam­ baran dengan permukaan rata tetapi keras. Penyebaran kanker rongga mulut terjadi secara penyebaran lokal atau infiltrasi ke jaringan sekitarnya dan merusaknya, atau menyebar secara limfogen ke kelenjar getah bening dibawah dagu atau di leher samping atas, dan bisa juga menyebar jauh melalui pembuluh darah ke paruparu atau tempat lainnya. Diagnosis pasti kanker ini adalah berdasarkan pemeriksaan histopatologis atau patologi anatomi, dimana pada kelainan tersebut di­ lakukan biopsi ter­ lebih dahulu dengan mengambil contoh jaringan sebagian atau seluruhnya ,ke­ mudian diperiksakan jaringannya ke ahli patologi anatomi. Pengobatan­ nya adalah dengan operasi yaitu pen­ gangkatan kanker dan jaringan sekitar yang sudah terkena kanker sampai seber­ sih mungkin, dalam istilah medis disebut eksisi luas. Bila su­ dah ada penyebaran ke kelenjar getah ben­ ing, operasi ditambah dengan pembersihan kelenjar getah bening tersebut. Masalah yang sering muncul adalah bahwa penderita kanker rongga mulut umumnya datang sudah dalam keadaan stadium lanjut, sehingga pengobatan men­ jadi lebih sulit dan harus mengor­ bankan banyak jaringan, sehingga defek atau cacat yang ditimbulkan menjadi lebih besar. Sebagai contoh bila kanker lidah sudah melewati garis tengah lidah maka lidahnya semuanya harus dibuang kemudian kelenjar getah bening dibersihkan. Dapat dibayangkan bila orang tak pu­ nya lidah, tentunya sulit untuk makan, menelan bahkan bicara, belum lagi kalua kankernya su­ dah sampai di paru-paru, maka

yang menyebarkan HIV. Bisa saja ada beberapa PSK yang HIV-positif, tapi yang menjadi persoalan besar adalah

lukan sinar yang lebih terang untuk membaca. Koreksi dengan kaca mata bifokus untuk melihat jauh dan dekat. Kaca­ mata ini memiliki 2 lensa, yaitu untuk membaca dipasang di bawah dan untuk melihat jarak jauh di pasang di atas. Untuk membantu kekurangan daya akomodasi dapat diguna­ kan lensa positif. Pasien presbiopia diperlukan kaca mata baca atau tambahan untuk membaca dekat dengan kekuatan tertentu sesuai usia, yaitu: +1D untuk 40 tahun, +1,5D untuk 45 tahun, +2D untuk 50 tahun, +2,5D untuk 55 tahun, dan +3D untuk 60 ta­

hun. Jarak baca biasanya 33cm, sehingga tambahan +3D adalah lensa positif terkuat yang dapat diberikan. Jika penglihatan jarak jauh masih baik, bisa digunakan kacamata untuk baca yang dijual bebas. Terapi pada kelainan refraksi meliputi edukasi mengenai kelainan refraksi, informasi bahwa penggunaan kaca mata tidak menyembuhkan kelainan refraksi, meningkatkan jumlah asupan makanan yang mengand­ ung vitamin A, B, dan C. Kebutuhan mengkoreksi kelainan refraksi tergantung gejala pasien dan kebutuhan penglihatan. Pasien dengan kelainan refraksi ringan dapat tidak membutuhkan koreksi. Koreksi kelainan refraksi bertu­ juan mendapatkan koreksi tajam penglihatan terbaik. (*)

Konsultasi HIV/AIDS

Kerjasama LSM “InfoKespro” Jakarta Harian Pontianak Post. Surat: LSM “InfoKespro”, PO Box 1244/JAT, Jakarta 13012, Telp. (021) 47880222, E-mail: infokespro@yahoo.com. Redaksi “Pontianak Post”, Jl. Adi Sucipto Km. 10. Telp. (0561) 721086. Fax. (0561) 736607.

laki-laki pelanggan PSK. Mer­ eka itulah yang menyebarkan HIV. Yang beristri menularkan kepada istrinya. Kalau istrinya tertular maka ada pula risiko penularan HIV kepada bayi yang dikandung is­ trinya kelak. Kalau tidak beristri mereka akan menularkan HIV kepada pacarnya atau pekerja seks lain. Tanya : Pengasuh Yth., Bagaimana ciri-ciri orang HIV/AIDS supaya kami bisa menjaga pergaulan agar tidak tertular? (Wati, Pontianak) Jawab: Persoalan besar dalam epi­ demi HIV adalah penularan

terjadi tanpa diketahui dan tidak disadari. Hal ini terjadi karena tidak ada tanda, gejala, atau ciri-ciri yang khas AIDS pada fisik seseorang yang sudah tertular HIV sebelum masa AIDS (antara 5 – 10 tahun setelah tertular HIV). Tapi, pada kurun waktu itu seseorang yang HIV-positif sudah bisa menularkan HIV melalui (a) hubungan seks tanpa kondom di dalam atau di luar nikah, (b) transfusi darah, (c) jarum suntik, jarum tindik, jarum akupunktur, jarum tat­ too, cangkok organ tubuh, dan terpapar pada permukaan kulit, dan (d) menyusui dengan air susu ibu. Untuk melindungi diri agar tidak tertular HIV hindari hal-hal di atas. (*)


Kesehatan

Pontianak Post - Minggu 26 April 2009

Musik, Baik untuk Kesehatan Jantung Setiap orang pasti memiliki musik favorit. Tapi, tahukah anda kalau mendengarkan musik dapat menyehatkan jantung? Musik memang bisa mempengaruhi emosi seseorang, termasuk juga aliran darah dan detak jantung. Sebuah penelitian juga membuktikan bahwa musik bisa membantu seseorang untuk menyehatkan jantungnya. Penelitian itu dilakukan oleh Asosiasi jantung Amerika di New Orleans. Sebanyak 10 orang perempuan dan laki-laki yang sehat dan bukan perokok menjadi objek penelitiannya. Mereka semua diminta untuk membawa CD yang berisi musik favorit mereka. Awalnya mereka diperdengarkan musik yang mereka tidak suka. Dalam penelitian itu, musik rock keras yang dipilih. Saat mendengar musik tersebut, mereka semua

mengalami tingkat kecemasan yang tinggi. Detak jantung mereka menjadi tidak teratur. Namun ketika musik favorit mereka diperdengarkan, kecemasan itu hilang. Detak jantung dan aliran darah pun menjadi normal. Menurut Dr. Michael Miller, sang peneliti, musik memang memiliki efek yang menakjubkan. Terutama bagi kesehatan jantung. Menurutnya, saat mendengarkan musik favorit, jantung dan aliran darah bekerja seperti saat seseorang merasa senang dan bahagia. Oleh karena itu, mendengarkan musik favorit akan memberikan reaksi yang baik bagi kesehatan jantung. Sekarang, selain menyenangkan, mendengarkan musik favorit, anda juga memperoleh manfaat darinya, jantung anda jadi lebih sehat. (*/kplg)

Mengelola Migraine Anda 1. Jadilah Penganjur Bagi Diri Anda Sendiri

Anda bisa mengontrol migrain anda dengan menjadi proaktif. Buat diary mengenai migrain anda untuk mengetahui polanya. Anda akan mengetahui pola migrain datang menyerang anda, apakah itu karena ovulasi, menstruasi, stres atau faktor lainnya. Lalu bawa hasilnya pada dokter. Sebagai tambahan, lakukan riset dan pelajari sebanyak mungkin mengenai migrain. 2. Pola Hidup Sehat

Pola makan dan tidur yang tidak teratur dapat memicu migrain anda. Pastikan anda selalu mendapatkan tidur yang cukup dan mengikuti diet sehat dengan makanan yang teratur (gula darah yang rendah karena melewati waktu makan dapat menybabkan migrain kambuh). Batasi konsumsi kafein, karena dapat memicu migrain. Sedikit kafein tidak masalah, tapi bila berlebihan dapat menyebabkan sakit kepala atau migrain. Jika konsumsi kafein anda tinggi, menghentikan pengkonsumsiannya juga dapat menyebabkan sakit kepala. Beberapa obat migrain juga mengandung kafein, jadi bila anda mengkonsumsinya pastikan anda membagi jumlah

kafein yang anda makan atau minum. 3. Olahraga

Jangan lupa untuk selalu melakukan olahraga. Kegiatan fisik yang membuat anda senang dapat mengurangi stres anda. 4. Kunjungi Dokter

Tip yang paling penting adalah mengunjungi dokter untuk mengetahui diagnosis dan perawatan yang tepat bagi migrain anda. Jika anda sedang dalam perawatan migrain tapi migrain anda masih sering kambuh, mungkin anda membutuhkan perubahan perawatan. 5. Atur Stres Anda

Stres adalah pemicu migrain yang umum, bahkan stres karena

hal baik dapat memicu migrain. Mengurangi stres itu bisa semudah anda berjalan, mengambil napas yang dalam, mengubah pandangan anda tentang penyebab stres anda, atau melakukan hal lain yang menurut anda berguna mengurangi stres. Kuncinya adalah mengurangi stres adalah prioritas anda.Migrain yang kronis bukan saja melemahkan secara fisik, tapi juga sangat mempengaruhi kualitas hidup anda. Daripada membiarkannya menghalangi kemampuan anda untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau fungsi anda dalam pekerjaan, lebih baik anda menemui dokter untuk mendapat perawatan yang tepat. (*/prp)

Kacang Bukan Penyebab Jerawat

Mungkin anda sering mendengar kalau mengkonsumsi kacang dapat membuat wajah jadi berjerawat, atau mengkonsumsi banyak coklat akan menimbulkan jerawat di wajah. Itu semua adalah mitos seputar penyebab jerawat yang kebenarannya pun masih menjadi pro dan kontra dikalangan ahli kecantikan. Sebetulnya untuk mencegah timbulnya jerawat di wajah adalah dengan mengurangi konsumsi gula dan makanan yang kadar karbohidratnya tinggi. Hal itu telah dibuktikan oleh sebuah penelitian yang dilakukan oleh Colorado State University Department of Health and Exercise. Institusi tersebut meneliti sekitar 1300 orang penduduk pulau Kiti-

van di Papua New Guinea. Mereka berpuasa mengkonsumsi makanan manis serta makanan berkarbohidrat. Sehariharinya mereka hanya makan ikan, buah dan daging yang dimasak secara tradisional. Hasilnya? Tidak ada satu jerawat

pun yang bertengger di wajah mereka. Mengkonsumsi terlalu banyak gula dapat meningkatkan kadar insulin dalam darah, dimana hal tersebut memicu produksi hormone androgen yang membuat kulit jadi berminyak. Demikian statement dari Howard Murad, seorang professor dari UCLA School of Medicine. Pernyataan tersebut menjelaskan mengapa para penduduk pulau tersebut bebas dari jerawat. Nah, bagi anda yang masih bermasalah dengan jerawat, tak ada salahnya mencoba cara di atas. Cobalah untuk mengurangi penggunaan gula pada teh, kopi, atau minuman dan makanan lainnya mulai sekarang. (*/kplg)

7

Cara Menghentikan Rengekan Anak “Anak-anak saya merengek jika harus membantu melakukan pekerjaan rumah tangga, mengerjakan PR, dan makan makanan yang tidak mereka sukai,” begitu keluh seorang Ibu dari tiga anak. Memang, anak bisa merengek bahkan untuk alasan yang paling sepele, dan rasanya benar-benar men-jengkelkan. Rengekan merupakan senjata yang cukup efektif bagi anak-anak untuk mendapatkan apa yang mereka ingin-kan, karena biasanya para orang tua lantas tidak berdaya menghadapi rengekan tersebut dan buru-buru mengabulkan keinginan mereka.

Mengapa anak merengek? Sebenarnya merengek bukanlah bagian dari ‘stra-tegi perang’ seorang anak, tapi perilaku yang dipelajari—dan orang tua sering mengambil peran mengajari kebiasaan buruk ini. Jika seorang anak meminta orang tua melakukan sesuatu dengan sopan dan orang tua tidak merespon pada ke-sempatan pertama atau kedua, si anak akan me-naikkan volume suaranya untuk ‘memaksa’. Anak yang lebih kecil mungkin akan menjerit atau

marah, tapi anak yang lebih besar, yang sudah memiliki kontrol diri lebih baik, akan merengek. Bagaimana mencegah anak merengek? Untuk mencegah rengekan pada anak, orang tua harusnya tidak perlu menunggu sampai anak-anak jengkel untuk mendapatkan sesuatu dari Anda—se-perti jawaban, benda, perhatian, dan sebagainya. Sangat penting untuk sebisa mungkin merespon saat anak Anda meminta perhatian Anda. Jika Anda se-dang menelepon atau sedang berbicara dengan orang lain, buatlah kontak mata dengan si anak dan acungkan

jari telunjuk Anda, jadi mereka tahu bahwa Anda akan segera mendatangi mereka dalam beberapa menit begitu Anda sudah terbebas dari apa yang sedang Anda lakukan. Setelah itu, segera berikan perhatian kepada anak Anda. Jika anak merengek, bagaimana meresponnya? Ketika Anda mendengar rengekan, tariklah napas panjang dan ingatkan diri Anda bahwa anak Anda tidak bermaksud untuk jadi menjengkelkan, mereka hanya berusaha me-minta bantuan. Untuk meresponnya, gunakan kalimat yang dimulai dengan

sebutan Anda, seperti “saya”, “aku”, “ibu”, “mama”, “bunda”, dan sebagainya. Katakan, misa-lnya, “Bunda nggak suka kalau kamu merengek begitu. Kalau kamu ingin minum susu, coba minta dengan baik, seperti ini...” Lalu contohkan nada suara dan kata-kata yang seharusnya diucapkan anak Anda. Jika anak terus merengek dan Anda tidak yakin apakah anak sedang merasa rasa sakit atau kurang enak badan, cobalah untuk mencari lebih jauh apa penyebab rengekan itu untuk menemukan pesan besar yang sedang dicoba disampaikan anak. Tanyakan pada diri Anda, apakah Anda akhir-akhir ini lebih sibuk dari biasanya? Apakah rutinitas anak Anda telah berubah? Apakah anak Anda merasa iri dengan saudaranya yang lebih banyak men-dapatkan perhatian? Seringkali rengekan menandai bahwa ini adalah saat untuk mendekat kembali dengan anak Anda. Untuk melakukan itu, orang tua dianjurkan untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama-sama anak. Misalnya membacakan cerita, memasak ber-sama, atau bermain bareng. Beberapa menit yang Anda habiskan bersama anak dalam sehari dapat membuat perbedaan besar, terutama untuk keluar-ga yang berurusan dengan anak-anak berperilaku sulit. (*/bsb)

Radikal Bebas Membayangi Pekerja Kantoran Selama ini banyak disebut bahwa radikal bebas berasal dari polusi udara jalanan, baik oleh pabrik maupun kendaraan bermotor. Kenyataannya, radikal bebas juga mengancam pekerja kantoran. Kalau Anda pekerja aktif yang menghabiskan sebagian besar waktu di dalam ruangan ber-AC, waspadalah dengan kondisi udara di sekitar ruangan.

Pasalnya, udara yang Anda hirup belum tentu bersih dari radikal bebas yang dapat dengan mudah masuk ke dalam tubuh. Gangguan kesehatan yang ditimbulkan, di antaranya pusing, diare, dan iritasi mata. Gangguan tersebut datang dari alat kantor yang biasa digunakan, seperti mesin photocopy, air conditioner, dan kertas. Semuanya berpengaruh pada produktivitas tubuh manusia. Apa sih radikal bebas itu? Radikal bebas adalah molekul yang kehilangan elektron, sehingga molekul tersebut menjadi tidak stabil dan selalu berusaha mengambil elektron dari molekul atau sel lain. Radikal bebas dapat dihasilkan dari hasil metabolisme tubuh dan fak-

tor eksternal seperti asap rokok, hasil penyinaran ultra violet, zat kimiawi dalam makanan, dan polutan lain. Penyakit yang disebabkan oleh radikal bebas bersifat kronis, yaitu dibutuhkan waktu bertahun-tahun untuk penyakit tersebut menjadi nyata. Contoh penyakit yang sering dihubungkan dengan radikal bebas adalah serangan jantung dan kanker. Mengapa radikal bebas bisa menyebabkan penyakit? Hal

ini disebabkan karena radikal bebas mengambil elektron dari sel tubuh manusia, sehingga dapat menyebabkan perubahan struktur DNA manusia. Perubahan struktur DNA tersebut akan menimbulkan sel-sel mutan. Bila perubahan DNA ini terjadi bertahun-tahun, maka dapat menjadi penyakit kanker. Untuk mencegah atau mengurangi penyakit kronis karena radikal bebas diperlukan antioksidan. Se-lain itu,

diperlukan rangkaian vitamin dan mineral yang mampu menetralisir atau membebaskan ra-dikal bebas dari dalam tubuh. Tubuh manusia, sesungguhnya dapat menghasilkan antioksidan, tapi jumlahnya sering sekali tidak cukup untuk menetralkan radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh. Atau sering sekali, zat pemicu yang di-perlukan oleh tubuh untuk menghasilkan antioksidan tidak cukup dikonsumsi. Solusi mencegah tubuh menyerap radikal bebas, terutama pada pekerja kantoran, adalah dengan mengonsumsi antioksidan, berupa vitamin C, vitamin E, zinc, dan selenium. Antioksidan ini juga berguna agar daya tahan tubuh semakin optimal. Jumlah asupan yang dibutuhkan untuk masing-masing orang akan berbeda, disesuaikan dengan jenis aktivitas, kondisi tubuh, gaya hidup, dan faktor-faktor lainnya. Suplemen antioksidan selain berguna untuk pekerja kantoran yang rawan radikal bebas, juga sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil, khususnya pada awal kehamilan sebagai masa penting pembentukan organ tubuh janin. (*/bsb)


Apresiasi

8

Pontianak Post

Singaku Tak Lagi Mengaum “Nggak bisa lagi?!” ungkapku kecewa. “Tapi kenapa Lia? Sibuk banget sih. Memangnya orang tua kamu kemana, masa’ tiap hari kamu musti jagain adik kamu terus. Kapan dong kita ngerjainnya, tugas ini tinggal dua hari lagi harus dikumpul. Kalau enggak, nilai kita dimines!” omelku tak sabar. Keluar sudah luapan batinku selama ini. “Memangnya, adikmu nggak bisa sendiri apa, kenapa harus dijagain terus. Memangnya masih bayi, ya.” “Sebenarnya ia sudah berumur delapan tahun.” “Nah, umur segitu sih, udah nggak perlu lagi dijagain!” protesku keras. “Sudahlah, biar Lia saja yang mengerjakannya, seperti biasa, Fara tenang saja. Lia nggak akan buat nilai kita mines,” dengan sabar Lia menanggapi watakku yang keras dan kekanak-kanakan. “Nggak!” bentakku, membuatnya sedikit terperanjat. Tapi, Lia sudah terbiasa dengan sikapku ini. “Dari awal kita duduk berdua sampai sudah mau pisah, Lia terus yang mengerjakan tugas sebangku. Lama-lama Fara merugi, dong. Nilai dapet, tapi nggak ngerti apa-apa!” protesku lagi. “Haha.... Sudah hampir setahun, baru merasa ruginya sekarang? Fara, Fara... Kamu ini belum berubah, ya. Dari awal bertemu di kelas tiga, sampai detik ini, belum ada kemajuan yang berarti. Malu dong sama umur.... Dewasa sedikit kenapa?” tegurnya lembut. “Udah.... Nggak usah ngomongin umur dulu, deh. Gimana ni, ceritanya tugas sejarah?” Lia terdiam. Dengan sepihak, aku memutuskan, “Ya sudah! Kita kerjakan bersama. Pulang sekolah di rumahmu, ok!” “Nggak...!” nada Lia langsung berubah. Sudah kuduga ia akan menolaknya. la selalu begitu, setiap aku mau kerja bersama di rumahnya, ia tak pernah merespon baik. Hampir setahun kami bersahabat, sebangku pula. Tapi, aku tak pernah tahu apa yang menjadi alasan Lia untuk menolak. Aku sering mengantarnya pulang, rumahnya tidak bisa dibilang jelek. Rumah tingkat dua dengan halaman yang cukup luas. Jadi, nggak mungkin ia malu padaku karena rumahnya. Aku tak pernah tahu ataupun ia beritahu. Tapi kali ini, ia tak boleh lagi menolak permintaanku. “Nggak ada kata nggak,” balasku. “Pokoknya, Fara akan tetap ke rumah Lia. Suka, atau nggak suka!” “Tapi...” “TITIK!” aku langsung berbalik dan berjalan meninggalkannya yang terdiam di bangkunya. Aku menoleh lagi dan berkata padanya dengan senyum menggoda. “Assalamualaikum...” “Waalaikumussalam...” jawabnya lirih. Aku merasa menang darinya. Kali ini, ia tak bisa lari mengelak. Yes.... Kataku sambil mengepalkan tanganku sendiri. Angin sore menyapa rambutku. Saking semangatnya itu angin, sampai-sampai membuat rambutku berantakan tak karuan. Aku langsung memasang helmku dan tancap gas motorku. Tujuanku sore ini adalah rumah Lia. Dengan membawa tas besar yang biasa menampung buku-bukuku, aku tak kalah dengan anak yang mau camping ke puncak bukit. Tak lupa sekantong snack yang sengaja kubeli untuk kunikmati sambil mengerjakan tugas. Ok! Semuanya komplit. Tancap....! Kini aku sudah hampir sampai ke rumah Lia. Tinggal belok kanan ke Jalan Patimura, lalu belok kiri memasuki kompleks perumahannya.Aku berbelok ke kanan dengan mulus, tak ada kemacetan seperti kota Jakarta. Ya iyalah, secara ini bukan jalan besar, jelas aja nggak macet. Kalau di jalan yang sesepi ini aja macet, aku nggak bisa bayangin betapa sesaknya jalan utama negeri ini. Tiba-tiba saja, mataku terpana oleh sosok anak laki-laki yang dibonceng ayahnya di depanku. Bukan karena aku tak pernah melihat anak laki-laki atau muka adik itu ganteng, jadinya aku terpana. Tapi, adik itu sungguh berbeda. Sebentarsebentar, ia bertepuk tangan. Lalu ia merentangkan kedua tangannya, seakan ingin terbang. la juga menutup kedua daun telinganya dengan kedua tangannya yang kecil, lalu berbicara dengan dirinya sendiri. Aneh, ia begitu senang, bahkan ia tak memperdulikan orang lain di sekitarnya. Serasa dunia milik sendiri. Terbersit sebuah kata di kepalaku, Autis. Hatiku terenyuh melihat anak itu. Terlontar rasa syukur yang amat mendalam dariku. Ya Allah... terimakasih. Engkau tak memberikan aku kekurangan seperti yang dialaminya. Kau berikan aku tubuh, otak, dan hidup yang sempurna. Terimakasih Allah. Terimakasih...” Aku sedikit melankolis dibuatnya, tak terasa air mataku berlinang, terharu aku.... Aku merasa malu sendiri, seperti orang yang tak berguna. Padahal, aku diberikanNya hidup yang begitu sempurna, tapi aku tak pernah bisa berubah menjadi orang yang lebih dewasa ataupun orang yang bermanfaat untuk orang-orang di sekelilingku. Huuh... aku benci harus begini. Tak terasa, rumah Lia sudah dekat. Cepat-cepat kuhapus air mataku.Aku tak tahan lagi harus berlama-lama dibelakang adik autis dan ayahnya itu. Kutambah kecepatan motorku dan melaju ke depannya dan meninggalkan mereka. Sebuah rumah bercat putih dan berpagar hitam yang minimalis sudah

Cerpen: Astriani Dwi Handayani

ada di depan mataku. Kuhentikan motorku tepat di halaman depan rumahnya dan memarkirkan motor di sebelah pohon bonsai besar. Tok, tok, tok. “Assalammualaikum...!” teriakku. Tak berapa lama, pintu rumahnya terbuka dan Lia mempersilahkan aku masuk. Samar-samar aku mendengar suara motor memasuki garasi rumah Lia. Iseng-iseng aku tanya sama dia, “Ya’, siapa yang datang?” “Papa, habis jemput Leo pulang sekolah,” dengan tenang ia menjawabku. “Jam segini baru pulang? Lama banget...” aku terheran, kulihat jam ditanganku sudah menunjuk angka empat. “Memangnya adik kamu masuk siang? Bukannya berangkat sekolah bareng Lia, anak SD lama bener pulang sampai jam segini.” Aku melihat aura muka Lia berubah. Setahun berteman dengannya, sudah lebih dari cukup untuk mendeteksi suasana hatinya lewat aura wajah. Dan yang pasti, saat ini wajah itu menggambarkan sebuah ketidaknyamanan dari apa yang aku tanyakan. Aku mencium sesuatu yang aneh darinya. Nampaknya, ada sesuatu yang belum aku ketahui darinya, atau mungkin, tidak boleh aku ketahui lebih tepatnya. “Lia...” panggil Ayahnya. “Ya, Pa.” sahutnya. “Bentar, ya Far.” aku tersenyum padanya dan ia pergi ke dalam, memenuhi panggilan Ayahnya. Tak lama kemudian, “Far, motor kamu dipindahkan ke dalam garasi aja, ya. Supaya lebih aman.” “Oh..” aku berbalik menuju keluar dan segera memindahkan motorku. Kuputar kunci motor dan mendorong motorku ke dalam garasi. Sekilas, aku melihat sesosok anak kecil berlari ke dalam rumah. Oh... itu adiknya Lia. Dueh, jadi pengen kenalan sama dia. Buku-buku berserakan kemana-mana. Musik di radio berputar menemani aku dan Lia yang sudah hampir selesai menyalin tugas yang kami buat. “Ya’, kalau ingat tadi siang di sekolah, lucu juga ya,” ungkapku membuka keheningan kami dengan tangan yang masih sibuk dengan huruf-huruf yang berbaris. “Syukuur.... aku cepat datang, kalau nggak, dia pasti mengeluarkan seluruh isi kebun binatang karena kata ‘tidak’ dari kamu.” Tawa kami lepas seketika. Buuk... sesuatu menabrak dinding kamar Lia, suaranya sih dari luar. Lia berjalan membuka jendelanya dan aku mengikutinya dari belakang. “Leo...!” teriaknya menyebut sebuah nama yang tak lain adalah adiknya. “Main bolanya jangan kuat-kuat, kakak lagi belajar jadi nggak boleh berisik, ya.” Tak ada respon dari luar, sepertinya, ia cuek-cuek saja. Aku memanjangkan leherku keluar. Pengen lihat, kayak apa sih yang namanya Leo. Setelah aku melihatnya dengan jelas, mataku membesar karena terkejut. Aku nggak salah lihat, kan. Itu adik yang aku temui di jalan, adik yang sibuk dengan kesendiriannya. Ya Allah, ternyata itu adiknya Lia.... “Jadi ini alasan kamu selama ini, alasan kenapa kamu nggak pernah mau aku ke rumahmu. Kenapa kok kamu nggak pernah cerita tentang adikmu sih, Ya’. Bahkan, kamu sembunyikan dia. Sampai-sampai aku sendiri nggak pernah tahu tentang adikmu,” protesku saat kami sudah duduk di posisi masingmasing. Lia masih terdiam dalam kebisuannya. Tak berapa lama, aku melihat satu demi satu air matanya menetes, tapi ia tetap tak mau berkata-kata. “Lia...” panggilku. Kudekati tubuhnya dan kudekap erat sahabatku yang begitu tegar. “Aku takut, Far...” suara Lia bergetar di telingaku. “Aku nggak mau adikku dihina dan ditertawakan lagi. Aku nggak rela orang-orang memandangnya rendah dan bodoh. la

Achmad Sadali, Bilahan Emas, 1973, 31 x 39 cm, Media campur di atas kanvas Menyerap pengaruh kuat dari Antoni Tapies, terutama pada pemanfaatan beragam serbuk sebagai nilai raba permukaan karya, pelukis Achmad Sadali berubah menjadi salah satu puncak pelukis Indonesia. Mulai periode tahun 1970-an, ia menciptakan karya-karya monumental dengan tema gunungan dan lelehan-lelehan emas berdasarkan kajian realitas pengalaman manusia yang bersumber pada Al-Qur’an. Ia menyederhanakan sebuah lanskap horizon dalam bentuk abstrak murni yang menangkap impresi alam dalam lelehan warna emas. Pada bagian bawah bidang, ia menorehkan tekstur yang tersusun dari serbuk marmer yang membentuk garis-garis berirama secara ritmis. Bidang-bidang emas tersebut ditorehkan dengan alat pisau palet nampak lebih ekpresif dan mengungkap perasaan terdalam sang kreatornya.

Amang Rahman, Lukisan II, 1988, 70 x 70 cm, Cat minyak di atas kanvas Lukisan-lukisan Amang Rahman cenderung surea­listik. Ia menekankan permainan ruang ilusif lewat pengulangan bentuk dan taktik perspektif, sehingga menimbulkan irama dari bentuk-bentuk yang semakin jauh semakin kecil dan memberi kesan ‘tanpa batas’. Pada Lukisan II ia memberi irama bentuk makhluk-makhluk mitologis berupa manusia bertubuh kuda, serta kesan permainan cahaya yang menyarankan semacam misteri angkasa tak bertepi.

(•) Senin s/d Jum’at : Rp. 20.000,-/ Tiket (•) Sabtu, Minggu & Hari Libur : Rp. 25.000,-/ Tiket

Jam : • 13:00 • 15:10 • 17:20 • 19:30 • 21:40 WIB [ 5X SHOW ]

Puisi Persembahan Hati

memang penuh dengan kekurangan, tapi ia terlalu berharga untuk dicela.” “Lia...” kulepaskan pelukanku dan menatapnya dalamdalam. “Walaupun aku ini begitu bodoh, keras, kasar, dan kekanak-kanakan, aku nggak terima kamu menganggap aku akan memperlakukan adikmu sama seperti yang mereka lakukan. Apalagi kalau aku tahu adikmu itu sedikit berbeda dengan anak-anak seumurnya yang lain. Aku masih punya hati dan aku juga berpikir dengan hati aku. Aku nggak akan bertindak sejahat yang kamu pikirkan, Lia.” Kuhapus air mata yang masih mengalir di pipinya. Kutatap Lia begitu lekat. Kupandangi wajah lembut dan dewasa yang ada dihadapanku. Pantas saja kamu begitu dewasa, ternyata dengan semua ini kamu belajar untuk menjadi orang yang lembut dan bijaksana. Aku malu, sekali lagi aku malu karena dua kakak beradik ini. Aku baru tahu alasannya kenapa sifat kita begitu berbeda. Aku anak tunggal yang manja dan kekanak-kanakan, tak akan mungkin bisa sama dengan kamu yang lembut selembut kapas. Aku nggak bisa belajar dari siapapun. Tapi sayangnya, kamu begitu rapuh, Lia. Makanya, Tuhan menakdirkan kita bersahabat. Supaya kita bisa belajar dari satu sama lain, aku belajar untuk menjadi dewasa dari kamu dan adikmu, dan kamu belajar untuk menjadi orang yang kuat dari aku... Tiba-tiba saja aku mendengar suara klakson dan bunyi rem yang berhenti mendadak. Ciiit... Duuk...! Bunyi hantaman keras. Spontan kami berdua berpandangan dan bergegas ke luar. “LEO.....!” Lia berteriak histeris melihat darah segar menggenang tepat dihadapannya. Di depan tubuh mungil itu, sebuah mobil berwarna merah berdiri gagah merobohkannya seketika. Dengan kepanikan yang luar biasa, kami semua membawa tubuh Leo yang sudah bersimbah darah itu ke Rumah Sakit. Secepat mungkin kami memberikan pertolongan untuknya. Air mataku tak berhenti mengalir melihat tubuh Leo terbaring di pangkuanku dan Lia. Lia menekan kepalanya yang tak berhenti mengucurkan darah. Darah berlumuran di rambutnya, tak ia perdulikan. Kami semua galau dan panik. Emosiku bercampur aduk, antara marah dan menyesal, antara sedih dan kecewa. Tawa yang begitu lepas dari adik kecilku itu masih bergaung di telingaku. Tapi kini, yang kudengar hanya tangis Lia yang begitu pilu dan penuh dengan kecemasan. Lia tak mau melepaskan pelukannya dariku. la terus menangis di pelukanku, yang bisa kulakukan hanyalah memberikan tubuhku untuk menjadi sandarannya. Ayah dan ibu Lia juga saling menguatkan satu sama lain. Baju yang dipakai, menjadi lautan air mata. Kami semua menunggu di depan ruang UGD dengan seribu tanya. Air mata dan doa terus aku panjatkan untuk kesembuhan Leo. Aku panik, benar-benar panik. Memori yang begitu singkat bersamanya terputar ulang secara otomatis di kepalaku, menambah haru rasa hatiku, menambah rasa perih. Kenapa aku begitu teledor membiarkannya keluar dari rumah begitu saja. Ini semua juga salahku, tanggung jawabku. Kalau terjadi hal buruk dengan Leo, aku tak bisa memaafkan diriku sendiri. Aku mendengar suara pintu ruang UGD di buka. Keluar seorang dokter dan kami semua mendekatinya. Raut wajah dokter itu mengartikan sebuah penyesalan dan kabar buruk untuk kami semua. “Bapak, ibu dan keluarga harus kuat menerima kenyataan ini. Kami sudah berusaha semaksimal kami, tapi Tuhan berkehendak lain.” “Nggak.... Nggak, Leo...” tangis ibunya meledak. Kurasakan tubuh Lia begitu lemas seketika. Leo... ungkapnya lirih. “Lia....” panggilku panik dan dengan sekuat tenaga kupapah badannya. “Kamu yang sabar, kamu harus kuat, Lia...” kudekap erat sahabatku itu. Bagaimanapun juga, harus ada yang kuat agar bisa saling menguatkan diantara mereka. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun.... Tiba-tiba saja, Lia begitu histeris, “Leo... Leo, Far.... Dia sudah pergi.... Dia sudah pergi.....”erangnya. “Lia... Lia….” panggil ibunya sambil memeluk putri satusatunya itu.Alhamdulillah, ibunya sudah dapat mengendalikan dirinya begitu melihat putrinya begitu rapuh. Hatiku hancur mendengar semua ini. Mengapa begitu singkat pertemuan ini, begitu cepat datangnya perpisahan ini. Kamu yang kuat, Lia. Mungkin dengan cara ini,Allah mengajarkan kamu untuk menjadi gadis yang kuat. Dan dengan cara ini pula, aku bisa menjadi lebih dewasa. Memandang hidup dengan mata terbuka, bukan dengan sebelah mata. Mencari makna hidup dan begitu berharganya orang-orang yang kita cintai. Benar kata orang, cinta itu akan begitu terasa amat dalam, jika perpisahan sudah membawanya pergi bersama bayangan. Tak menyisakan bekas, hanya kenangan yang begitu menyesakkan. Selamat jalan Leo.... Selamat beristirahat di tempat yang tenang. Terimakasih kau telah mengajarkan aku banyak hal, banyak hal yang berguna. Tentu saja, untuk hidupku yang lebih baik. Aku janji, aku akan selalu mengenang kamu, sebagai adikku dan sebagai sahabat yang tak ternilai harganya. Selamat jalan, Singaku.... ** Krishna Mustajab, Gerhana Bulan, 1985, 94 x 94 cm, Cat minyak di atas kanvas Kecuali bentukan bulat yang bisa berasosiasi dengan bulan, berbagai bentukan lain di dalam lukisan Gerhana Bulan ini tidak menunjuk secara lebih pasti pada gejala bentuk yang kita kenal. Sebagian mirip kaligrafi yang digayakan, sebagian lain seperti ilalang yang berserabutan, namun sapuan-sapuan warna biru di tengah serta paduan bidang warna tak beraturan di atasnya mengisyaratkan sesuatu yang tengah mendidih. Ini memang salah satu contoh corak lukisan Krishna Mustajab, di samping gaya dekoratif maupun yang cenderung abstrak.

2

Jam : • 12:45 • 14:55 • 17:05 • 19:15 • 21:25 WIB [ 5X SHOW ]

Jari jemariku mencoba goreskan cinta Penaku menarikan tarian cinta Yang tercipta dengan berbalut ketulusan Kucoba untai kata dalam keterbatasan untukmu Jiwaku mencoba melukiskan bayangmu Namun masih samar!! Desah nafasku mencoba resapi hangat kasihmu Namun tak tergapai!! Sosokmu masih berdiri dalam perjuanganku Dengan kesabaran sebagai tameng... Doa sebagai semangat Kakiku tetap melangkah Walau jarum kesepian menusukku Cinta tetap kupersembahkan untukmu Betapa jiwa ini mencintaimu...

* Suriati Mahasiswi PGSD FKIP Untan.

Ajari Aku Ajari aku cara melupakanmu Ajari aku cara membencimu Ajari aku untuk tidak mengharapkanmu Ajari aku untuk tidak memimpikanmu Harusnya aku bahagia melihatmu bahagia Namun aku tidak bisa Karena kamu tidak bisa mengajariku Karena kamu juga tidak bisa melakukanny Karena aku juga masih hadir dalam mimpimu Maafkan aku Karena tetap mencintaimu Tetap mengharapkanmu Karena kau tidak pernah memberiku kesempatan Untuk menciummu Untuk memintamu kembali padaku Karena aku yakin Harusnya kamu adalah milikku Karena hatimu masih untukku Karena cintamu hanya padaku Karena aku pernah memaafkanmu Harusnya aku juga berhak atas maafmu Aku masih menunggumu Sendiri… Kau tahu dimana bisa menemukanku Sehingga kau tidak perlu mengajari aku Hal yang juga tidak bisa kamu lakukan * Mery Lie lucia_mery@yahoo.com

Asa Palung Jiwa Satu langkah dalam seribu langkah Asa terpatri di setiap hentakan kaki Walaupun kaki ini lelah Akan kucari dengan berlari Hidup terasa kian fatamorgana Kabut hitam menyelimuti kebajikan Dimanakah putih kini berada Melihat nyawa begitu riskan Tubuh - tubuh berbaris rapat Nyanyian menangis perih tak bersuara Hanya erangan yang mengumpat Ketika mata tak lagi berduka Wahai burung - burung diatas sana Lihatlah kami disini Merdukanlah hati bercipta Aku menunggu aku berjanji..

Yunika uniqua_af04@yahoo.com

Hari dalam Hidupku Enam kali dentangan jam Membuat mataku siuman Nafas terhembus dengan lemah Tubuh nan kaku, nyeri terasa Kuawali dengan mengisi perutku yang kosong Dengan segala rasa malas Menjalani rutinitas seperti biasa Berangkat dan pulang dari sekolah Ditengah itu kuanggap setengah dari hariku Belajar menimba ilmu Kadang senang, kadang benci Pekerjaan di rumah kulakukan Secepat dan selambat yang kubisa Meyempatkan diri tidur selama mungkin Omelan sering kuterima karena hal itu Malam menjelang, matahari terbenam Bintang-bintang dan bulan bermuculan Apa yang kulakukan saat itu? Bersantai-santai Kadang kala aku sibuk dengan segala hiburan Kadang kala aku juga malas dengan segala hiburan Membaca takkan lepas sebelum tidur Agar tidur membawaku ke dunia maya. * Desi / X D Siswa SMA Santo Paulus.

Fadjar Sidik, Dinamika Ruang II (Interior), 1986, 70 x 90 cm, Cat minyak di atas kanvas Ia menjadi salah satu contoh keteguhan seniman dengan tetap berkukuh pada gaya dan pendekatan abstrak ketika dunia seni rupa riuh-rendah oleh berbagai karya yang lebih ‘bertutur’. Sebelumnya ia menekuni realisme: sebuah jalan yang dianggap ‘lebih benar’ oleh sebagian pelaku seni sebelum seseorang menapaki ‘gaya’ atau ‘corak’ atau ‘jalur’ lain termasuk abstrak. Abstrak gaya Fadjar Sidik bertumpu pada kekuatan dan kekhasan elemen-elemen seni rupa sendiri tanpa dimuati makna di luarnya, seperti karyanya Dinamika Ruang II ini. Paduan bidang-bidang warnanya ia garap rapi dan nyaris datar, namun dengan ditopang oleh siasat komposisi yang jitu, ia sering berhasil mengungkit emosi, kesan gerak, atau daya letup. Informasi Film dari Bioskop : Ketik: AYANI Kirim SMS ke : 2121 dari Ponsel Anda atau www.cineplex21.com

AYani Megamal Lt.3 Pontianak Telp. 0561-763 666

1

Minggu 26 April 2009

3

Jam :12:30 • 14:40 • 16:50 • 19:00 • 21:10 WIB [ 5X SHOW ]

4

Jam : • 12:15 • 14:25 • 16:35 • 18:45 • 20:55 WIB [ 5X SHOW ]


gemerlap dunia

Julie Estelle

PENYANYI Ello dan artis Julie Estelle terlihat makin intim, apalagi keduanya diperkirakan tengah menjalin hubungan. Tapi kabar tersebut sempat dibantah Ello saat disambangi di RCTI, beberapa waktu lalu. “Ah, itu cuma gosip,” bantah Ello. Namun saat dibilang bahwa Julie penggemar berat anak penyanyi Diana Nasution tersebut, Ello terlihat amat senang. “Oh, ya. Seneng karyaku disenengin. Semuanya temen baik, cewek maupun cowok,” ujar Ello menanggapi. Tapi bantahan Ello sepertinya menguap. Julie Estelle sendiri sempat juga membantah gosip kedekatan tersebut. “Mungkin karena aku lagi sendirian jadi digosipin seperti itu,” tukas adik Cathy Sharon tersebut. Padahal, keduanya sudah beberapa kali kepergok jalan bareng. Malah, Julie sendiri pada satu kesempatan menganggap dirinya hanya sebagai fans biasa Ello. “Dia punya lirik lagu yang bagus dan aku sempat nonton dia nyanyi bareng temen-temennya,” ujarnya beberapa waktu lalu. “Musik itu bagian hidup gue, tapi kalau disuruh nyanyi paling karaokean aja,” ungkapnya. (kpl/hen/bar)

Pinkan Mambo Upayakan Hak Asuh

HAK asuh anak menjadi persoalan yang tengah diupayakan penyanyi Pinkan Mambo dalam

Minggu 26 April 2009

9

Cerita Film Watchmen

Menguak Pembunuhan Mantan Superhero

Sebatas Kekaguman Terhadap Musisi sidang cerai dengan Sandy Sanjaya nanti. Pinkan berusaha agar kedua anaknya tetap bisa tinggal bersamanya. Dia yakin mampu menjamin bahwa anak-anaknya bisa tumbuh dengan baik di bawah pengasuhannya. Sebab, bagi Pinkan, kedua anaknya telah menjadi energi tersendiri dalam karir dan kehidupan yang dijalaninya. “Anakanakku yang di rumahku, tidak di mana-mana,” tandasnya saat dijumpai di Jakarta kemarin (23/4). Pinkan bersikukuh tidak akan membiarkan hak asuh kedua anaknya melayang kepada orang

Pontianak Post l

lain. Pelantun tembang Kekasih yang Tak Dianggap itu menegaskan, suaminya selama ini tak pernah memberikan perhatian kepada kedua anaknya. “Sandy tidak pernah ada dan menemani perkembangan anak selama ini. Bahkan, selama beberapa tahun ini, dia tidak pernah tahu pertumbuhan anak,” cetusnya. Sikap suaminya tersebut berbeda dengan dirinya. Meski aktivitasnya padat, Pinkan masih memiliki kesempatan untuk bermain dan berkumpul dengan Rezel dan Michelle. Sedangkan Sandy, kata Pinkan, nyaris tak pernah terlihat memberikan

waktu untuk anaknya. Pinkan mengaku sudah berpisah lama dengan suami. “Dia sudah hampir 2,5 tahun meninggalkan aku dan anak. Pastinya sih 3,5 tahun. Sebab, selama 1,5 tahun dia hanya sekali menelepon anaknya. Bahkan, di hari ulang tahun anaknya, dia tidak pernah hadir,” ungkapnya. Dia menambahkan, “Saat ini aku nggak bisa banyak bicara. Aku takut nanti aku bilang A, tapi jawabannya B. Lebih baik aku bicara di pengadilan sesuai dengan porsiku. Yang jelas, aku berusaha memperbaiki ini semua.” (ash/tia)

Pemain : Patrick Wilson, Jackie Earle Haley, Billy Crudup, Jeffrey Dean Morgan, Malin Akerman, Matthew Goode

Pemerintah AS yang semula membiarkan para superhero beraksi bebas, memutuskan untuk membubarkan kelompok superhero yang menamakan diri mereka Watchmen ini. Semua bekas anggota Watchmen kemudian di bebaskan dari tugas kecuali Edward Blake alias The Comedian (Jeffrey Dean Morgan) dan Dr. Jon Osterman atau yang lebih dikenal sebagai Doctor Manhattan (Billy Crudup). Para superhero yang lain memutuskan untuk mengakhiri kisah kepahlawanan mereka dan mencoba beradaptasi menjadi masyarakat biasa. Di sisi lain, Walter Kovacs atau yang lebih dikenal sebagai Rorschach (Jackie Earle Haley) memutuskan untuk tetap memerangi kejahatan secara sembunyisembunyi. Tak beberapa lama kemudian terjadi kasus misterius saat salah satu mantan anggota Watchmen yang bernama The Comedian ditemukan tewas dibunuh. Rorschach yakin

kawannya ini dibunuh sebagai bagian dari rencana melenyapkan seluruh mantan anggota Watchmen yang tersisa. Tak satu pun percaya sampai Adrian Veidt yang punya identitas lain Ozymandias menghadapi usaha pembunuhan yang sama meski ia pada akhirnya lolos. Kini sisa anggota harus mulai bersatu atau mereka akan dibantai habis seperti dugaan Rorschach. Film yang mengambil setting tahun 80-an ini adalah adaptasi dari komik karya Alan Moore dan Dave Gibbons yang hanya terdiri dari 12 seri. Walaupun Watchmen ini masih mengambil tema superhero namun hanya 1 orang dari kelompok ini yang memiliki kekuatan superhero. Lainnya hanyalah manusia biasa yang memerangi kejahatan dengan mengenakan kostum dan topeng. Di Indonesia sendiri nama Watchmen pasti terdengar aneh karena komik-komik ini tak beredar di sini. Jadi bisa diasumsikan bahwa hampir semua penonton di Indonesia tak mengenal nama-nama anggota Watchmen. Ini membuat film yang diadaptasi dari komik ini jadi punya tantangan tersendiri karena dalam waktu 160 menit, film ini harus mampu membangun sebuah

pemahaman tentang latar belakang semua tokoh, sekaligus memahami alur ceritanya. Buat yang sudah membaca dua belas komiknya jelas tak akan terlalu sulit mengikuti alur film ini. Sayangnya hal yang sama tak bisa dikatakan buat mereka yang benar-benar asing dengan kisah ini. Terlalu banyaknya karakter juga tak membuat pemahaman ini jadi lebih mudah. Karakter yang coba diungkapkan lewat kilasan flashback sedikit membantu meski tak benar-benar mampu membangun ikatan antara sang tokoh dan penonton. Zack Snyder yang menyutradarai film ini memutuskan untuk membuat film ini sedekat mungkin dengan sumber aslinya walaupun di akhir film ada sedikit penyimpangan dari versi komiknya. Suasana dibuat suram ala film Batman Begins dan The Dark Knight. Zack juga berusaha memunculkan konflik batin para superhero ini, sama seperti yang dilakukan Christopher Nolan pada Batman. Sayangnya mustahil menyorot mereka semua hanya dalam durasi 160 menit saja. (kpl/roc)


Pontianak Post

10

Magic Korban Lucky Sho

bintang

Sanksi 10 Laga Untuk Pepe AKSI brutal Pepe saat Real Madrid menang dramatis 3-2 atas Getafe Rabu dini hari berbuah sanksi berat. Bek tengah asal Portugal itu kemarin dijatuhi sanksi larangan bermain sebanyak 10 kali oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF). Dengan begitu, Pepe akan absen di enam laga sisa Liga Primera musim ini Pepe dan empat laga pertama musim depan ( 2009/2010). Seperti diketahui, saat menjamu Getafe, ketika waktu normal tinggal tiga menit Pepe menjatuhkan gelandang Getafe, Francisco Casquero, di kotak penalti. Tak hanya menjatuhkan, pemain bernama asli Kepler Laveran Lima Ferreira itu juga menendang Casquero yang masih terkapar dua kali. Tak hanya itu kesalahan yang dilakukan Pepe. Dia Pepe juga terbukti memukul pemain Getafe lainnya, Juan Albin dan melontarkan hujatan pada petugas pertandingan ketika meninggalkan lapangan. Masih ada satu lagi “dosa” Pepe yang dicatat ofisial pertandingan. Yaitu lari masuk ke lapangan melakukan selebrasi ketika Gozalo Higuan mencetak gol penentu kemenangan di injury time. Sejauh ini belum ada pengumuman resmi apakah El Real akan melakukan banding. Komite Kompetisi RFEF sendiri memberi waktu 10 hari buat Madrid untuk memasukkan proposal permohonan banding. Namun, sebelum pengajuan banding dilakukan, pelatih Real Madrid, Juande Ramos, kembali membela Pepe dengan mengatakan sanksi itu terlalu berlebihan. “Saya masih percaya bahwa saat kejadian anak itu ( Pepe) tengah kehilangan kontrol. Dia tidak sadar dan tidak tahu apa yang dilakukannya. Dia tidak ingin mencederai pemain lawan,” bela Ramos . Usai pertandingan, Pepe sudah meminta maaf atas kejadain tersebut dan mengaku sangat menyesal atas apa yang telah dilakukannya. Pepe bahkan mengakui tak bergairah bermain sepak bola jika teringat tindakan bodohnya itu. Sementara itu, Francisco Casquero yang menjadi korban kebrutalan Pepe mengaku sama sekali tidak menaruh dendam dan bersedia memaafkan Pepe. “Pepe seharusnya menyadari. Tapi tentu saja saya menerima permintaan maaf darinya. Setiap orang bertanggung jawab atas tindakannya dan saya telah menerimanya,” ujar Casquero kepada AS. “Permintaan maaf dari Pepe saya terima dan apa yang sudah terjadi biarlah berlalu,” sambungnya. (ali)

Minggu 26 April 2009

AFP

KAWAL: Samuel Dalembert (1) dari Philadelphia 76ers mengawal Dwight Howard (12) dari Orlando Magic pada playoff perempat final Eastern Conference Quarterfinals NBA 2009

Hujan, GP Jepang Dibatalkan Rossi Start Terdepan MOTEGI - Berbagai gangguan terus menerpa awal musim MotoGP 2009. Setelah hujan membuat Grand Prix Qatar tertunda sehari, kemarin hujan mengakibatkan babak kualifikasi GP Jepang harus dibatalkan. Saking derasnya, kondisi Sirkuit Motegi menjadi terlalu membahayakan. Akibatnya, urutan lomba hari ini ditentukan berdasarkan hasil terbaik dalam sesi latihan. Dan itu menguntungkan Valentino Rossi, bintang utama Fiat Yamaha yang mencatat waktu terbaik dalam sesi practice Jumat lalu (24/4). Posisi start lomba hari ini sama sekali tidak berubah dari urutan latihan Jumat lalu, karena sesi latihan kedua Sabtu pagi kemarin juga diselenggarakan di atas lintasan basah. Casey Stoner, pembalap Ducati Marlboro yang mendominasi GP Qatar, bakal start

di urutan kedua. Batalnya kualifikasi ini tentu mengundang keluhan dari para peserta. Rossi terang-terangan menyalahkan penyelenggara, yang tahun ini menggeser GP Jepang dari jadwal “normal.” Kali terakhir Motegi menjadi tuan rumah di bulan April adalah pada 1999, saat kali pertama MotoGP mengunjungi sirkuit milik Honda tersebut. Antara 2000 sampai 2008, lomba di Motegi selalu berlangsung di bulan September atau Oktober. “Ini adalah sebuah bencana. Dalam beberapa tahun kita memang kurang beruntung dalam hal cuaca di Jepang. Tapi, balapan April di Motegi bukanlah ide yang baik, karena cuaca selalu buruk,” kata Rossi. “Situasi ini sulit dipercaya. Setiap GP sekarang kehujanan. Qatar sangatlah buruk, dan (Jepang) ini adalah bencana,” tambahnya. Rossi juga mengeluhkan minimnya latihan sebelum lomba hari ini. Apa pun

kondisi lomba hari ini, basah maupun kering, para pembalap belum sempat mengoptimalkan setelan motor. Apalagi, musim ini semua memakai ban yang sama dari Bridgestone, dan tidak satu pun menjajal ban itu di Motegi sebelum musim dimulai. Rossi mengaku siap menghadapi lomba basah atau kering. “Tapi kami berharap cuaca baik,” ucapnya. Casey Stoner juga berharap lomba hari ini diselenggarakan di lintasan kering. Sebab, sejak uji coba awal tahun ini, Ducati jarang sekali merasakan lintasan basah. Namun, seperti Rossi, dia mengaku siap menghadapi segala cuaca. “Di kondisi kering kami cukup happy, kami merasa punya paket yang kompetitif. Belum sepenuhnya ideal, tapi cukup baik. Kalau hujan, kami merasa telah berada di jalan yang benar usai latihan pagi ini (kemarin pagi, Red). Jadi, apa pun kondisinya, kami seharusnya cukup kompetitif,” papar pembalap Australia tersebut. (aza)

PHILADELPHIA “ Orlando Magic seharusnya melenggang santai di ronde pertama playoff. Kenyataannya, Dwight Howard dkk harus kerja ekstrakeras hanya untuk selamat dari ronde ini. Kemarin WIB, Magic kembali kalah di tangan Philadelphia 76ers, 94-96. Alhasil, mereka pun tertinggal 1-2 dalam seri best-of-seven ini, dan harus kembali menghadapi game keempat di Philadelphia, Minggu ini (26/4, Senin besok WIB).Kalau Magic tak segera kembali ke jalan yang seharusnya, mereka terancam menjadi korban kejutan terbesar di playoff 2009. Tereliminasi di ronde pertama. Yang membuat Magic makin sakit, mereka kemarin kalah hanya gara-gara lucky shot (tembakan keberuntungan). Dengan hanya dua detik tersisa, skor masih imbang 94-94. Bola milik 76ers, di tangan bintang muda Thaddeus Young. Melihat “lubang,” Young memutuskan untuk menusuk pertahanan Magic, lalu mengumpan bola ke rekan yang bebas dari penjagaan. Tapi, bola hampir terlepas dari tangannya. Begitu berhasil mengamankan bola, dia pun memaksakan layup menggunakan tangan kiri. Dan bolanya masuk! “Itu tembakan terbesar dalam hidup saya. Itu tembakan keberuntungan. Saya lega bisa memasukkannya. Saya lega bola ada di tangan saya,” katanya Young seperti dilansir Associated Press. Termasuk tembakan keberuntungan itu, Young kemarin hanya mencetak total enam poin. Senjata utama 76ers kemarin adalah Andre Iguodala, yang mencetak 29 poin. Dengan kekalahan ini, Magic pun menyianyiakan performa istimewa Dwight Howard. Center 211 cm itu mencetak 36 poin dan meraup 11 rebound. Usai pertandingan, pelatih Magic, Stan Van Gundy, mengakui kalau timnya layak kalah. “Kami kalah permainan selama 30 menit. Kami termasuk beruntung bisa memaksakan pertandingan (sampai detik-detik akhir). Mereka (76ers, Red) sama sekali tidak kesulitan mencetak poin. Sedangkan kami, dengan pengecualian Dwight, tidak bisa berbuat banyak dalam hal offense,” kata sang pelatih. Sementara Magic kerepotan, unggulan utama wilayah timur, Cleveland Cavaliers, melaju mulus di ronde pertama ini. Kemarin WIB, LeBron James dkk kembali mengalahkan Detroit Pistons, 79-68. Berarti, Cavaliers sudah unggul 3-0. Mereka bisa memastikan lolos ke ronde kedua dengan satu kemenangan lagi di Detroit, juga Minggu ini (Senin besok WIB). (aza)


Pontianak Post

ANEKA

Minggu 26 April 2009

Hanura dan Gerindra Rebutan Jadi Saudara PDIP

PPP Merapat ke Prabowo Sambungan dari halaman 1

dalam koalisi jembatan emas (golden triangle) bersama PDI Perjuangan dan Partai Golkar. Pemandangan umum sejumlah Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP dalam forum Rapimnas PPP yang digelar di Hotel Novotel, Bogor, hingga kemarin petang cenderung mengarah pada nama SBY dan Prabowo Subianto. “Baru dua nama yang disebut-sebut untuk koalisi, yakni Prabowo dan SBY. Ada pula DPW yang menyerahkan pada ketua umum untuk memilih koalisi di pemilu presiden,” ujar Ketua Umum PPP Suryadharma Ali ketika dihubungi kemarin (25/4). Menurut Suryadharma, sebanyak 28 dari 33 DPW PPP sepakat mendukung Prabowo Subianto menjadi calon presiden. Sebagian besar DPW mendorong PPP mencari figur calon pemimpin nasional yang baru selain SBY untuk diusung di pemilu presiden. “Pak Prabowo dinilai figur baru yang pantas menjadi pemimpin nasional,” terang dia.Jika pandangan umum daerah tersebut menjadi keputusan resmi Rapimnas, hampir dipastikan pertarungan di pemilu presiden akan menarik. Pasalnya, selain figur SBY yang akan diusung Demokrat, PKS, PKB, Pelopor, dan PKPI, akan ada dua paket capres-cawapres lain yang maju. Salah satunya hampir pasti paket capres-cawapres yang diajukan Golkar, PDI Perjuangan dan Partai Hanura, serta paket Prabowo-Suryadharma Ali yang diajukan Gerindra, PPP, dan 21 partai kecil yang tidak mencapai parliamentary threshold. Suara

DPW di Rapimnas PPP tidak terlalu mengherankan. Pasalnya, pada 7 April lalu, 28 DPW tersebut sudah dibawa Suryadharma Ali menghadap Prabowo Subianto di kantor DPP Partai Gerindra untuk mendukung mantan Danjen Kopassus itu menjadi calon presiden. “Kami mendukung Bapak (Prabowo) karena dekat dengan rakyat. Massa PPP juga kagum dengan pandangan politik tentang Indonesia ke depan,” ujar Ketua DPW PPP Kalimantan Timur Khairul Fuad ketika itu.Ketua DPP PPP Emron Pangkapi menuturkan, perceraian paket SBY-JK dan pecahnya koalisi Partai Demokrat-Partai Golkar membuka peluang bagi PPP untuk menggalang koalisi sendiri. Menurut dia, DPW PPP menilai bergabung dalam koalisi yang digalang Partai Demokrat terbukti tidak menguntungkan partai. “Mayoritas ingin perubahan karena empat tahun bersama SBY-JK partai tidak mendapatkan manfaat yang maksimal,” terangnya. Pangkal perkara usulan perceraian dari koalisi SBY adalah minimnya kursi menteri yang diperoleh PPP. Dengan suara tujuh persen, sama dengan perolehan suara Partai Demokrat di Pemilu 2004, PPP hanya mendapatkan dua kursi menteri. “Pembagian (kekuasaan) yang adil tidak didapatkan di koalisi saat ini. Karena itu aspirasi mayoritas kader menginginkan perubahan,” imbuhnya. Menilik peta di tubuh PPP, suara untuk bercerai dengan SBY dan Demokrat memang kencang disuarakan kubu Ketua Umum PPP Suryadharma Ali. Sementara, kubu Ketua Majelis

Pertimbangan Partai (MPP) PPP Bachtiar Chamsyah sejak dua tahun lalu telah mendorong PPP kembali berkoalisi dengan SBY dan Partai Demokrat. Pertentangan dua kubu tersebut hampir saja pecah menjadi perang terbuka saat awal pekan lalu pendukung kubu Bachtiar menduduki kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat. Mereka menekan agar dilakukan musyawarah nasional luar biasa untuk memecat Suryadharma karena perolehan suara PPP melorot menjadi sekitar lima persen. Padahal, PPP menargatkan pada pemilu ini mampu meraih 15 persen suara nasional. Sekjen DPP PPP Irgan Chairil Mahfiz yang termasuk barisan Bachtiar Chamsyah menilai aspirasi dari DPW tersebut belum final. Pasalnya, Rapimnas PPP masih akan berlangsung hingga Senin besok. Pandangan umum dari DPW dan ormas yang mendirikan PPP juga masih akan dibahas dalam rapat-rapat pleno sepanjang hari ini. “Lagi pula, pandangan dari DPW juga masih beragam. Ada yang menyebut nama calon presiden, ada pula yang menyerahkan pada DPP untuk memutuskan arah koalisi,” tutur dia. Skenario ketiga ini kemarin seolah mendapatkan pembuktian. Rencana pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla dan Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto yang diagendakan pada pukul 15.00 kemarin batal dilaksanakan. Puluhan wartawan yang telah menyanggong di Posko Slipi II tidak memperoleh informasi tentang penyebab pembatalan pertemuan tersebut.

Isyaratkan Prabowo Cawapres Rakernas V PDIP ditutup tanpa menghasilkan nama cawapres. Hanya saja, nama Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto secara tersirat menjadi idola selama proses Rakernas. Saat Prabowo memberikan sambutan, seluruh kader PDIP tampak antusias. Megawati Soekarnoputri pun berulang kali mengumbar senyum saat menyaksikan ‘polah’ Prabowo di podium.Berdasarkan informasi yang dihimpun dari para kader daerah, nama Prabowo memang dijagokan untuk mendampingi Mega. Bahkan Sekjen PDIP Pramono Anung secara implisit menyampaikan dukungannya kepada Prabowo. Menurut Pram, dari 33 DPD provinsi semuanya menyebut 1 nama calon terkuat pendamping Mega. Sedangkan 3 DPD juga menyebut 2 nama lain. Namun ia tidak mau menyebutkan siapa satu nama yang dimaksud. Saat dikonfirmasi apa makna antusiasme pada kader menyaksikan Prabowo berpidato, Pram menjawab diplomatis. “Ya anda bisa menafsirkan sendiri lah,” ujarnya usai penutupan Rakernas di Kantor DPP PDIP, Jl Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu (25/4). Ucapan dia yang lain juga mengarah ke sana. “PDIP partai petarung. Kalau mau maju harus mempunyai kawan yang petarung,” kata Pram.Sebagai mantan petinggi militer yang menjelang pemilu ini getol berkampanye, sangat layak kiranya Prabowo disebut sebagai petarung. Apakah ini indikasi kuat akan terbentuknya koalisi Mega-Bowo? Kita tunggu saja.(noe)

Musyawarah Kadin Sempat Ricuh, Santyoso Terpilih Aklamasi Sambungan dari halaman 1

dengan keputusan itu. “Tapi kalau saya lihat semua itu hanya salah paham saja,” kata Iwan Gunawan, Ketua Sidang Muprov.Santyoso kemudian bersaing dengan Hamid. Namun Hamid mengundurkan diri saat diminta membawakan visi dan misinya. Hamid menyerahkan semua keputusan pada forum. Saat dikonfirmasi pun, ia menyatakan legowo dengan hasil muprov. Santyoso akhirnya terpilih secara aklamasi. “Kami pikir awalnya akan terjadi voting. Santyoso dan Hamid akan bertarung meraih suara terbanyak, karena ada 67 suara sah. 56 dari 14 kadin kabupaten/kota, sisanya dari perwakilan asosiasi,” ujarnya. Ketua terpilih langsung membentuk tim formatur untuk memilih pengurus. Tim formatur terdiri dari ketua baru, empat perwakilan kadin kabupaten/kota dan satu perwakilan asosiasi. Para pengurus terpilih langsung dilantik kemarin malam. Pelantikan dilakukan

Tonny Uloli, Waketum Kadin Indonesia bidang pemberdayaan pelaku usaha dan potensi SDA daerah. “Dalam rangkaian diversifikasi usaha saat ini, kita harapkan teman-teman pengusaha mengembangkan potensi di daerahnya masing-masing,” katanya.Ketum Kadin daerah harus menjadi panglima atau contoh bagi pengurus dan anggota lainnya. Selama ini SDA daerah yang ada lebih banyak dikelola pengusaha pusat, hasilnya pun tidak maksimal. Seharusnya pengusaha daerah menjadi ujung tombak pengelolaan SDA itu. “Jangan lagi kita bergantung dengan usaha APBN. Usaha yang menghasilkan PDRB juga harus kita lakukan. Sehingga semua sektor dapat berkembang,” ujarnya, “Jika faktor pendanaan menjadi masalah, Kadin Indonesia dapat membantu mencarikan. Kedepan kita juga akan membangun badan pendanaan.” Menanggapi itu, Santyoso bakal segera meminta kadin di 14 kabupaten/ kota menyampaikan potensi

daerahnya masing-masing. Terutama potensi yang memberikan nilai tambah terbesar bagi daerah itu dan Kalbar. “Seperti adanya perkebunan sawit rakyat, bisa kita naungi. Kenapa tidak, jika kita mampu memfasilitasi pendirian pabrik CPO mini,” katanya. Selain itu, Kadin Kalbar di bawah pimpinannya juga memfokuskan sektor budaya dan SDA kelautan. Mereka berusaha membantu revitalisasi perekonomian Kalbar. Pengurus bakal menjalankan fungsinya secara maksimal sesuai AD/ART. Sengaja Jegal Dua Nama Kericuhan muprov dipicu adanya indikasi kesengajaan untuk menjegal Fachruddin dan Baskoro. Pendukung Fachruddin bersikukuh persyaratan yang diminta oleh panitia telah semuanya dipenuhi. Fachruddin sangat kecewa, karena tidak diberitahukan sejak awal, padahal proses pendaftaran calon berlansung satu bulan. “Mereka menyatakan syarat KTA saya kurang, tidak ada. Kenapa baru hari ini (kemarin)

disampaikan, bukannya bisa diberitahukan sebelumnya untuk dilengkapi. Jangan belum maju saja, sudah dicekal,” kata Ketua I Kadin Kota Pontianak itu.Walaupun demikian, ia tidak akan melakukan tindakan yang merugikan muprov. Ia menilai ada target yang ingin dicapai dari pemilihan ketua baru itu. “Jika sebelumnya telah diset, kenapa tidak langsung ditunjuk dan harus ada muprov,” ujarnya. “Kalau sudah begini, mau tidak mau kami harus menerima dan menghormati keputusan yang ada.”Menanggapi hal itu, Iwan Gunawan sebagai pemimpin sidang tidak dapat berkata banyak. Ia tidak mengetahui secara persis prosedur pemilihan, karena pada pengajuan disidang hanya ada dua nama. “Kami hanya menerima apa yang disampaikan tim penyeleksi calon,” katanya. Sebagai pihak yang netral, ia menilai muprov telah berjalan dengan ketentuan yang ada. Kegiatan selesai sesuai jadwal dan menghasilkan hal yang positif. (mde)

Kompromi di Rumah Ibu, Tak Bawa Perbedaan di Meja Makan Sambungan dari halaman 1

Sebagai gambaran, suara terbanyak diperoleh Evi yang berhasil mengumpulkan 12.887 suara. Selanjutnya, Ragil memperoleh 9.744 suara dan Nawang memperoleh 2.929 suara. Meski paling sedikit, Nawang masih berpeluang lolos. Siang itu Radar Bromo (Jawa Pos Group) bertamu ke rumah induk keluarga Zainal dan ditemui Nawang, Amir Ragil, dan Evi. “Dari penghitungan KPU, kami yakin lolos,” kata Ragil, diamini dua saudaranya. Khusus bagi Ragil, jika kali ini lolos, berarti dia akan menjabat anggota dewan untuk yang kedua. “Saya tidak tahu mengapa keempat anak saya bisa terpilih. Tapi, kami semua harus bersyukur. Ternyata masyarakat mempercayai keluarga kami, khususnya anak-anak saya, untuk menjadi wakil rakyat,” kata Siti Rohmah, sang ibu yang pagi itu mengenakan baju biru. Wanita sepuh yang umurnya hampir berkepala tujuh itu sampai saat ini masih menekuni bisnis katering. Dia menceritakan, sebelum pemilu, pernah berpesan kepada keempat anaknya yang maju caleg itu agar tetap menjaga kerukunan keluarga. Selain itu, keempat anaknya diminta legawa jika tidak terpilih. “Untuk menjaga kerukunan keluarga, kami berempat sering berunding di rumah induk ini. Biasanya kami berunding sambil makan di meja makan,” tutur Evi. Evi memaparkan, dirinya tertarik kepada dunia politik setelah melihat kiprah sang kakak, Ragil, tidak optimal. “Karena itu, saya maju

caleg dan tidak dari partainya kakak saya,” kata Evi. Dikiritik seperti itu, Ragil tidak tersinggung. Dia justru membenarkan perkataan adiknya. “Memang kurang optimal. Terutama untuk pembangunan di daerah Pasuruan ke timur,” kata Ragil yang saat ini menjadi ketua PAC PKB di Kecamatan Grati. Karena itu, ketika kakak dan adiknya maju caleg, Ragil justru mendukungnya. “Kami tidak pernah berebut meski bertarung dalam satu dapil. Bahkan, melalui tim sukses, kami selalu berkoordinasi,” terang Evi. Biasanya, rumah induk milik ibunya itulah yang dijadikan markas koordinasi. Baik koordinasi antarmereka maupun antartim sukses. Padahal, di rumah induk itu, Evi terhitung paling arogan. Sebab, di rumah ibunya itu, Evi yang menempel atribut Partai Demkorat di ruang tamu. Atribut partai lain tidak ada sama sekali. “Mungkin karena saya paling kecil, kakak-kakak saya mengalah. Yang jelas, mereka tidak iri dan menuntut kok,” katanya, diamini para saudaranya. Saling berkoordinasi juga tetap dilakukan ketika masa kampanye. Misalnya, ketika Demokrat berkampanye, Evi yang jalan dari satu daerah ke daerah lain tidak langsung mencari massa. Dia lebih dulu melihat kondisi massa di daerah tersebut. “Contohnya, ketika saya kampanye di sebuah desa di Kecamatan Winongan, saya ditolak massa. Alasannya, masyarakat desa tersebut ngomong kalau nanti di pemilu tidak memilih Demokrat,” ujar Evi.Dari penjelasan masyarakat itu, Evi tidak kecewa, apalagi

11

marah-marah. Dia menerimanya dan tetap pamit kepada masyarakat di desa tersebut untuk kampanye ke tempat lain. Yang menarik, Evi lalu membicarakan ke Nawang, kakaknya yang maju dari PDIP bahwa di desa tersebut massa PDIP menginginkannya. “Jadi, saya tidak menggembosi suara. Justru saya mendukung kakak saya,” ucapnya. Begitu pula sebaliknya. Kalau Nawang atau Ragil berkampanye, mereka akan menginformasikan kepada saudaranya tentang kantung-kantung suara. “Saling mengisilah. Itu bagian dari stratagi keluarga kami agar tetap terjaga kerukunannya,” terang Ragil. Masing-masing tim sukses keempat bersaudara itu pun mengikuti pola tersebut. Setelah pemilu digelar, diperoleh hasil sementara bahwa suara Evi paling banyak di antara saudara-saudaranya. Suara paling sedikit diperoleh Nawang. “Ya, hitung-hitung ngalah sama adik kan?” kata Nawang, sambil melirik Evi dan Ragil. Secara spontan, Evi dan Ragil menjawab bersamaan, “Ini memang kakak yang bijaksana.” Bagaimana dengan Ceri, putra Zainal Abidin yang maju caleg di dapil 1” Ternyata Ceri yang nyaleg dari partai yang diketuai suaminya, Udik Djanuantoro, juga lolos. Wanita yang berada di nomor urut 8 tersebut meraih 4.886 suara. Artinya, dia juga lolos dan menempati peringkat ketiga perolehan suara dapil 1.Ragil, Evi, dan Nawang menceritakan, mengapa Ceri tidak ikut bertarung di dapil 5. “Suami Mbak Ceri itu kan ketua DPD Golkar Kabupaten. Pasti-

nya pencalonan Mbak Ceri juga atas kebijakan partai. Tapi, saya senang Mbak Ceri nyalon bukan di dapil 5. Sebab, kalau jadi satu, bisa jadi pertarungan semakin kuat di antara kami,” tambah Ragil, lantas tersenyum. Bagi seluruh saudara Zainal Abidin, dengan menjadi caleg berarti akan ada amanah yang harus diemban. Hal tersebut disetujui ibu mereka. “Dari awal, komitmen anak-anak maju caleg adalah 50 persen untuk partai, 50 persen lagi untuk rakyat. Saya akan tagih janji tersebut,” ujar Siti Rohmah. Dia lantas mengingatkan bahwa keluarga Zainal Abidin adalah keluarga yang basiknya pengusaha katering. “Jadi, saya meminta kepada mereka, kalau nanti sudah lewat masa jabatannya, tetap memperjuangkan usaha katering milik keluarga,” kata Rohmah. Selain ibu mereka, ketiga bersaudara itu sepakat bahwa di balik kesuksesan mereka, ada faktor kerja keras Riang Kulub Prayuda (Gaga), putra kelima Zainal Abidin. Lelaki yang ikut nimbrung di ruang tamu itu, ternyata juga pandai mengatur agar kempat bersaudara ini tetap rukun walau berbeda parpol.“Mas Gaga sering memperingatkan kami dengan SMS-SMS-nya,” ujar Ragil. Gaga yang mendengar pembicaraan Ragil pun terharu. Secara terus terang dia menginginkan seluruh saudaranya tetap rukun walau berbeda parpol. “Seperti komitmen mereka dari awal, perbedaan itu kebebasan. Jadi, meski berbeda parpol, jangan sampai dibawa pulang ke rumah. Apalagi dibawa ke meja makan,” katanya, disambut gelak tawa adik-adiknya. (kum)

Sambungan dari halaman 1

Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.Inilah untuk pertama kalinya, Rakernas PDIP digelar di kantornya. Empat Rakernas sebelumnya selalu digelar secara besar-besaran. Bahkan, dengan menyewa hotel mewah.Meski begitu, agenda Rakernas V PDIP ini justru sangat strategis. Selain memutuskan arah koalisi, Rakernas juga memutuskan cawapres yang akan mendampingi Megawati. Saat pembukaan kemarin, kembali untuk pertama kalinya, Megawati mengungkapkan keinginannya secara langsung untuk berkoalisi dengan Hanura dan Gerindra. “Signal-signal dari dua partai ini, insyaallah setelah Rakernas selesai akan lebih konkrit untuk menjadi teman bekerjasama,” kata Megawati.Rakernas tersebut, resminya dihadiri 99 utusan. Setiap DPD PDIP mengirimkan tiga utusannya, yakni ketua dan sekretaris DPD, serta Ketua Badan Pemenangan Pemilu (BP Pemilu). Selain itu, tampak juga sejumlah gubernur dari kader PDIP, seperti Syamsurya Ryacudu (Lampung), Cornelis (Kalimantan Barat), Agustin Teras Narang (Kalimantan Tengah), dan Kerel Albert Ralahalu (Maluku). Ada juga tiga wagub, yakni Rustriningsih (Jateng), F.H Sualang (Sulut), dan Anak

Agung Ngurah Puspayoga (Bali).Wiranto mengaku sampai malam tadi masih memutuskan tidak hadir ke acara Rakernas PDIP. Dia berkilah, ada acara pemugaran makam keluarga di Solo. “Tapi, setelah saya pertimbangan, pemugaran makam bisa ditunda, rapat kerja tidak bisa ditunda, maka tadi pagi saya telepon Bung Pramono Anung (Sekjen PDIP, Red) untuk hadir di tempat ini,” katanya. Secara tersirat, tampaknya Wiranto memang menunggu hasil pertemuan PDIP-Golkar yang digelar Jumat malam lalu. Bisa jadi pertemuan Megawati-Jusuf Kalla yang tidak menghasilkan keputusan konkrit itu cukup menggembirakan Wiranto.Buktinya, tanpa sungkan-sungkan, Wiranto lantas mengidentikkan Partai Hanura yang dipimpinnya dengan PDIP. Dia menyebut PDIP adalah partainya wong cilik. Sementara itu, Partai Hanura juga partai yang lahir dan tumbuh karena kepedulian kepada wong cilik itu. “Jadi, saya sangat yakin, PDIP dan Hanura adalah bersaudara,” ujarnya.“Malah batik Hanura, resmi ini, sudah ada merahnya. Sengaja saya pakai untuk membuktikan kita sudah bersaudara dari dulu,” imbuh Wiranto sambil menunjuk kemeja yang dikenakannya. Prabowo juga tidak mau kalah. Dia mengatakan, meskipun

ayahandanya, Sumitro Djojohadikusumo adalah lawan politik Soekarno pada era 1950-an, ayahnya selalu mengajarkan bahwa Bung Karno adalah pemimpin terbesar di republik. “Tanpa Bung Karno tidak bisa merdeka republik ini,” katanya.Prabowo juga menyebut nilai-nilai yang diperjuangkan PDIP sama dengan yang dipegangnya. “Kalau Hanura bersaudara dengan PDIP, Gerindrapun tidak mau kalah, kami juga merasa bersaudara dengan PDIP. Hanura saudara pertama, kami saudara kedua,” katanya.Tak hanya itu, Prabowo menyampaikan bahwa asal usul nama Gerindra memiliki kaitan dengan Parindra (Partai Indonesia Raya, Red). “Awalnya kami ingin menggunakan nama Parinda,” ujarnya. Menurut dia, Parindra adalah nama partai yang dibentuk kakeknya, Margono Djojohadikusumo. Pembentukan Parindra didasari atas amanat Bung Karno sesaat sebelum PNI dibubarkan dan para pemimpinnya dibuang ke pengasingan. “Setelah mereka kembali, Parindra bubar, PNI bangkit kembali. Makanya kami merasa gerindra adalah cucunya PNI,” katanya. Secara eksplisit, Prabowo lantas mengatakan siap untuk berkoalisi dengan PDIP. “Gerindra siap untuk berjuang bersamasama PDIP,” tegasnya. (pri)

UAN SMP Harus Lebih Baik dari SMA Sambungan dari halaman 1

Merespon buruknya kualitas percetakan soal unas SMA, BSNP telah mengevaluasi agar kejadian seperti itu tidak boleh terulang kembali. “Harus dicek. Ya kualitasnya maupun isi soal yang ada dalam amplop. Jangan sampai tertukar lagi paket soal A masuk ke amplop paket soal B dan sebaliknya,” terangnya. Pihaknya juga mewanti-wanti agar pihak sekolah tidak sekalikali membuka soal ujian. Begitu ada kelebihan, soal unas harus dimasukan kembali didalam amplop. “Karena sesuai POS (prosedur operasional standar), hal itu tidak diperbolehkan,” terangnya. Untuk pengamanan naskah soal, dinas pendidikan setempat diperkenankan bekerjasama dengan pihak kepolisian. Dengan catatan, pengamanan oleh pihak kepolisian sebatas di rayon atau polsek. “Kalau di

sekolah lebih baik cukup diserahkan ke TPI (tim pemantau independen, Red). Kecuali, jika mereka menggunakan pakaian preman sih nggak masalah,” tuturnya. Hal itu untuk menghindari siswa merasa tidak nyaman. Selain itu, untuk menghindari beredarnya kunci jawaban soal melalui sms, BSNP meminta agar pengawas memperketat penggunaan handphone di dalam ruangan. Jangan sampai siswa membawa alat komunikasi di dalam kelas. Kekhawatiran munculnya kunci jawaban itu lantaran banyak siswa yang tidak lulus tahun lalu gara-gara menyontek jawaban palsu yang beredar. “Karena itu kami tidak ingin persoalan itu terjadi lagi,” tegasnya. BSNP meminta agar sekolah lebih disiplin dalam mematuhi aturan yang sudah disepakati. Pihaknya mengimbau agar kasus Bengkulu dimana

16 kasek mengambil soal UAN tidak terulang kembali. “Kalau sekolahnya saja melanggar, bagaimana dengan muridnya. Ini harus menjadi perhatian,” ujarnya. Kordinator pengawas dan tim pemantau independen (TPI) nasional Haris Supratno mengatakan, berdasarkan evaluasi sementara UAN SMA, masih terjadi berbagai persoalan. Karena itu, menjelang UAN SMP, pihaknya telah berkordinasi dengan perguruan tinggi negeri (PTN) yang ditunjuk untuk mengawasi UAN. “Kami minta TPI lebh proaktif,” ujarnya. Sebab, kewenangan TPI sendiri tahun ini lebih luas. Mereka diperkenankan masuk ruangan apabila terjadi pelanggaran. TPI juga harus mengawal UAN dari penyimpanan naskah soal di Polwil hingga pendistribusian ke sekolah. Dengan demikian tidak ada celah bagi kasek untuk mencuri soal. (kit)

Sharon Charles di Obsessed. Film yang rilis di AS pekan ini tersebut merupakan film nonmusikal pertama Knowles setelah tampil di Cadillac Records dan Dreamgirls. “Saya mencintai peran ini karena pada sebagian film, biasanya, lelaki yang jadi pahla-

wan dan menyelamatkan hari. Karakter saya, Sharon, adalah pahlawan. Dia kuat dan tidak ingin menjadi korban. Dia melawan,” terang Knowles yang sudah menjual lebih dari 50 juta keping album di seluruh dunia. (tia)

Ingin Bisa Masak Sambungan dari halaman 1

“Kemudian, saya ingin melakukan sesuatu yang saya sukai dan memiliki jadwal normal. Yang pasti, saya ingin tampil di Broadway.” Knowles, 27, mengaku sangat penyukai perannya sebagai

Hanya Boleh Dihubungi Keluarga Sambungan dari halaman 1

Persiapan itu, ungkap Mahfud, sudah diselesaikan sebelum pelantikan (24/4) berlangsung. Para panitera itu akan memulai karantina dari tanggal 9 Mei hingga 12 Juni 2009. MK, terang Mahfud, juga akan mengisolasi mereka dari dunia luar. Diantaranya, saat mengikuti program isolasi, MK akan mengganti nomor handphone mereka dengan nomor khusus. “Kami ganti nomor khusus sehingga tidak sembarang orang bisa menghubungi,” jelasnya. Hanya keluarga saja

yang bisa menghubungi para pencatat acara sidang itu. Di dalam ruang karantina itu mereka bakal mengikuti serangkaian kegiatan. Selepas menunaikan tugas, mereka akan mendapatkan pelatihan khusus terkait penanganan sengketa hasil pemilu. MK juga akan menyiapkan tunjangan khusus bagi panitera selama menjalani isolasi. Tentu itu selain tunjangan dari negara yang memang secara otomatis mereka dapatkan.Bagaimana dengan sembilan hakim MK? Menurut Mahfud, para pengadil di MK sudah terkarantina den-

gan sendirinya oleh banyaknya kasus yang ditangani. “Volume kasus sudah membikin mereka terkarantina,” jelasnya. Dalam menangani kasus, para hakim tersebut hanya bisa sejenak beristirahat. Sebab, di setiap ruangan disiapkan ruang tidur. Sebelumnya, MK melantik 30 panitera pengganti dan 39 petugas untuk melayani gugatan persidangan hasil pemilihan umum (PHPU). MK memperkirakan, jumlah gugatan pada Pemilu Legislatif 2009 yang masuk mencapai 2.170 perkara. (git/nw)

Muara Tak Dapat Dilalui, Aktivitas Pelabuhan Terhenti Sambungan dari halaman 1

dievakuasi ke pelabuhan. “Yang kita evakuasi hanya 101 dari 297 orang tadi malam. Sisanya hari ini,” kata dia.Siang kemarin, sekitar pukul 14.00 WIB, 196 penumpang KM Lawit tiba di Pelabuhan Dwikora setelah dievakuasi menggunakan kapal Bahari Ekspres. Sedangkan Kapal Penumpang Mabuhay yang sejak 22 April berada di Muara Jungkat sudah kembali ke pelabuhan, Jumat (24/4) malam. Sepanjang April, Supardi melanjutkan, sudah tiga kali kapal kandas di Muara Jungkat. Namun kejadian yang menimpa KM Lawit terhitung paling parah. “Biasanya hanya satu hari, tidak seperti sekarang. Yang lalu-lalu juga tidak perlu ditarik tugboat, hanya menunggu air pasang kapal sudah dapat melanjutkan perjalanan,” katanya.Supardi tidak dapat memastikan kapan Muara Jungkat dapat kembali dilintasi. Dirinya hanya dapat berharap

pada ketinggian air. “Kita tidak dapat tentukan waktunya, tergantung air pasang. Kalau mau dikeruk membutuhkan waktu lama,” ucapnya. Kondisi ini, tambahnya, tidak terlalu berpengaruh pada pendapatan Pelabuhan Dwikora. Penumpang yang sudah membeli tiket otomatis sudah membayar retribusi. “Penumpang juga tidak dirugikan secara materi. Uang mereka dikembalikan oleh perusahaan angkutan,” terangnya. Harus Segera Dibenahi Kandasnya KM Lawit jurusan Pontianak-Surabaya di Muara Jungkat dan sulitnya masuk sejumlah kapal dari Pulau Jawa akibat kurang baiknya infrastruktur yang ada. Hal tersebut dikarenakan kurangnya perhatian dari pihak-pihak terkait. “Mengapa tidak dari dulu membangun infrasruktur yang lengkap. Pelabuhan adalah sebagai sarana dari perdagangan serta jasa, kalau dilihat kapasitas pelabuhan sekarang

tidaklah layak,” kata Oesman Sapta, mantan Ketua Kadin Kalbar, Sabtu (25/4) di Hotel Mahkota.Menurutnya, rencana pembangunan sudah ada sejak lama. Namun sampai sekarang belum terealisasi. Kadin akan mendorong terus agar pembangunan pelabuhan terlaksana. “Kejadian seperti kandasnya kapal tidak akan terjadi lagi, dimana Pelabuhan Kalbar merupakan pintu keluar alur perdagangan baik yang masuk maupun keluar,” ungkapnya. Dikatakannya, Kalbar juga harus mendapatkan perhatian dari pemerintah pusat. Jangan sampai terlupakan karena provinsi-provisi lain. “Kalimantan Barat jangan dianggap sebagai anak tiri, pemerintah pusat harus juga turun tangan dalam hal ini, sedangkan untuk pemerintah daerah sendiri Kadin akan mendorong terus, jangan sampai ketidak layakan pelabuhan di Pontianak ini menghambat perputaran roda perekonomian rakyat,” katanya. (hen/fah)


cmyk

LFP

12

Soccer

Pontianak Post

l

Minggu 26 April 2009

Perkiraan Pemain SEVILLA (4-4-2) 1-Palop; 15-Mosquera, 4-Squillaci, 14-Escude, 18-F. Navarro; 7-J. Navas, 8-Maresca, 22Romaric, 17-Capel; 10-Fabiano, 12-Kanoute Cadangan : 13-J. Varas, 5-Duscher, 6-Adriano, 9-Kone, 11-Renato, 16-D. Prieto, 25-Perotti Pelatih : Manolo Jimenez

REAL MADRID (4-4-2) 0-Casillas; 5-Cannavaro, 21-Metzelder, 12-Marcelo, 4-S. Ramos; 20-Higuain, 8-Gago, 6-Lass, 23-Van der Vaart; 19-Huntelaar, 7-Raul Cadangan : 25-Dudek, 9-Saviola, 14-Guti, 15Drenthe, 17-Parejo, 22-M. Torres, 24-J. Garcia, Pelatih : Juande Ramos

Zlatan Ibrahimovic

Ibra Ingin Pengalaman Baru di Spanyol +

LIMA tahun di Serie A Liga Italia membuat striker Inter Milan Zlatan Ibrahimovic mulai jenuh. Pemain asal Swedia itu mulai berpikir untuk menjajal kesempatan bermain di luar Italia. Tujuan berikutnya adalah Liga Primera Spanyol. “Saya telah memenangkan semuanya di Italia, saya juga telah banyak sekali belajar dari Italia. Tapi, ada satu momen dalam hidup, seperti yang saya rasakan diAjax (Amsterdam), ketika saya ingin mencari tantangan baru,” kata Ibrahimovic, kepada Eurosport.”Saya pikir sepak bola Spanyol memberikan lebih dari yang telah saya mainkan. Saya menyukai sepak bola dengan teknik tinggi dan mereka (di Spanyol) bermain mengandalkan teknik,” bilang pemain keturunan Bosnia tersebut. Ya, di Italia, Ibra (sapaan Ibrahimovic) telah merasakan sederet gelar. Selama membela Inter sejak 2006, dia telah merasakan dua scudetto pada 2006-2007 serta 2007-2008. Selain itu, masih ada gelar Piala Super Italia dua kali. Sebelum membela Inter, dia berbaju Juventus pada 2004-2006 dan membawa klub itu merebut scudetto, sebelum akhirnya dicabut lantaran terjerat kasus calciopoli. Saat, Juve terdegradasi, Ibra memutuskan angkat kaki ke Inter. Dia juga punya koleksi gelar individu seperti pemain asing terbaik di Liga Italia dalam dua edisi, yakni pada 2005 saat membela Juve dan 2008 ketika bersama Inter. Pada 2008, dia juga ditasbihkan sebagai pemain terbaik Liga Italia. Sebelum menjejakkan kaki di Italia, dia bermain untuk klub Belanda Ajax Amsterdam. Dia bersama Ajax selama empat musim (2001-2004). Ibra mengaku, sebelum bergabung denganAjax, pelatihArsenal Arsene Wenger, pernah mendekatinya.(ham) Liga Spanyol LFP

Kelasemen Sementara

1. Barcelona 32 26 3 3 92-24 81 2. Real Madrid 32 24 3 5 73-33 75 3. Sevilla 32 17 6 9 44-34 57 4. Valencia 32 16 7 9 60-45 55 5. Villarreal 32 14 10 8 47-43 52 6. Malaga 32 14 8 10 51-50 50 7. Atletico Madrid 32 14 7 11 64-53 49 8. Deportivo 32 14 7 11 42-42 49 9. Valladolid 32 12 4 16 42-51 40 10. Real Mallorca 32 10 9 13 39-49 39 11. Racing Santander 32 10 9 13 43-40 39 12. Real Betis 32 9 10 13 47-51 37 13. Athletic Bilbao 32 10 7 15 42-53 37 14. Almeria 32 10 7 15 38-51 37 15. Osasuna 32 8 11 13 37-41 35 16. Getafe 32 8 10 14 42-50 34 17. Sporting Gijon 32 11 0 21 38-69 33 18. Espanyol 32 7 11 14 32-46 32 19. Recreativo Huelva 32 7 9 16 28-46 30 20. Numancia 32 8 4 20 34-64 28 *Belum termasuk hasil dini hari tadi

+

cmyk

Kanoute Sevilla

+

Higuain

Real Madrid

Sevilla

v

Real Madrid

PARTAI KRUSIAL Liga Primera

SEVILLA “Real Madrid belum harap cemas menanti hasil pertandingan menyerah dalam perburuan gelar Liga antara Valencia versus Barcelona dini Primera. Juara bertahan yakin selisih hari tadi (WIB). Jika Barca kalah, El enam poin dari Barcelona bisa dikejar Real pasti makin bersemangat mendi enam laga sisa. Tapi itu bukan hal galahkan Sevilla. Menang melawan Sevilla membuat silisih poin mudah bagi El Real. tinggal menjadi tiga poin akan Menang di semua laga sama jika El Real memenangi sisa belum cukup bagi Raul duel El Clasico. Tapi jika Barca Gonzalez dkk untuk memmenang, itu akan menjadi tekapertahankan gelar. Untuk nan bagi El Real saat dijamu menjadi juara, El Real juga LFP Sevilla. Dan jika sampai kalah harus melakukan satu hal lagi selain menang, yaitu berdoa kencang di Ramos Sanchez Pizjuan, maka Barca leading sembilan poin dan pasti makin agar Barcelona terpeleset. Namun mampukah El Real menyapu percaya diri menghadapi El Clasico. Apes bagi Real Madrid, disaat mengbersih 18 poin tersisa. Empat pertandingan ke depan. El Real harus menghadapi hadapi jadwal sulit, skuad tidak komplet. jadwal maut. Dimulai dini hari nanti, El Arjen Robben, Wesley Sneijder, dan Real akan melawat ke markas Sevilla. Gabriel Heinze tidak bisa main karena Setelah itu, Minggu lusa ( 03/05), juara cedera. Sedangkan bek tangguh, Pepe, Liga Primera 31 kali itu akan menjalani absen karena sanksi. Sebaliknya, Sevilla “laga final” melawan Barcelona atau yang tumbang di laga terakhirnya dini yang lebih dikenal dengan partai El hari nanti bisa tampul fullteam. Kiper Clasico di Santiago Bernabeu ( markas utama Andres Palop dan Adriano sudah Real Madrid) dan dilanjut dengan dua bebas dari sanksi. Aldo Duscher dan laga away ke markas Valencia ( 10/05), Renato yang tidak turun saat Sevilla kalah 0-4 dari Barcelona Kamis dini dan Villarreal ( 17/05). Lawatan ke Ramos Sanchez hari lalu, siap dimainkan. Estadio Ramon Sanchez Pizjuan Pizjuan, markas Sevilla, dini hari nanti akan menjadi sangat krusial bagi El juga menjadi tempat angker bagi Raul Real karena hasilnya akan menjadi Gonzalez dkk. Dari tujuh kunjungan modal menghadapi duel El Clasico terakhir, tak sekalipun El Real menang. melawan Barca. Banyak yang bilang, Sebaliknya, tuan rumah Sevilla begitu siapa yang memenangi duel El Clasico perkasa dengan meraih enam kali kenanti, tim itulah yang akan menjadi menangan dan sekali seri. Namun, Real Madrid punya kartu juara Liga Primera musim ini. Menantang Sevilla, El Real berharap- As dalam kunjungannya kali ini. Apa

itu? Juande Ramos. Ya, Ramos yang saat menjadi pelatih Real Madrid hafal luar dalam mengenai Sevilla. Sebab, entrenador 54 tahun itu adalah pelatih terbaik yang pernah dimiliki Sevillistas, sebutan Sevilla. Hanya dalam waktu tiga musim, Ramos mampu mempersembahkan lima gelar juara. Yaitu dua kali juara Piala UEFA ( 2005/06, 2006/07), juara Piala Super Eropa ( 2006), juara Copa del Rey (2006/07), dan Piala Super Spanyol ( 2007). “Ini akan menjadi pertandingan penuh emosi bagi saya. Sebab, saya punya kenangan yang tak mungkin terlupakan di sana (Sevilla). Saya mengalami tahun-tahun terbaik dengan Sevilla. Suporternya juga luar biasa,” kata Juande Ramos seperti dilansir situs klub. Sementara itu, Presiden Sevilla, Jose Maria del Nido, menegaskan sekarang bukan saatnya untuk mengkritik performa Sevilla yang kalah di tiga laga terakhirnya. “Semua kritikan kami terima, tapi sekarang bukan saat yang tepat. Tugas kita sekarang adalah bagaimana Sevilla meraih tiga poin karena ini sangat penting untuk mengamankan posisi ketiga. Tidak satu tim pun bisa mengalahkan Sevilla jika mendapat dukungan dari suporter yang luar biasa,” kata Del Nido. “Kami ingin mempersembahkan kemenangan besar bagi suporter. Kami tahu Real Madrid tim hebat, tapi inilah saatnya memberi yang terbaik untuk suporter. Jadi pertandingan ini sangat penting,” timpal pelatih Manolo Jimenez. (ali)

Pijakan ke Tiga Besar

LONDON “ Posisi ke empat Premier League hampir pasti menjadi milikArsenal. Tapi, klub berjuluk The Gunners itu tidak akan berpuas diri. Dengan lima laga tersisa, skuad Arsene Wenger tetap membidik kans bisa finis di posisi tiga di akhir musim nanti. Jika hanya finis di posisi ke empat, Arsenal harus melakoni Liga Champions lewat jalur playoff. Beda halnya jika finis minimal di posisi ketiga karena akan langsung berlaga di fase grup. “Kans kami masih sangat terbuka karena Chelsea (peringkat ketiga, Red) bakal terbagi fokusnya tidak hanya di Premier League,” Fabregas terang Arsene Wenger, pelatih Arsenal,sebagaimana dilansir arsenal-mania.com. Duel Arsenal versus Chelsea di Emirates 10 Mei nanti bisa jadi akan menjadi laga penentuan peringkat ketiga Premier League musim ini. Sembari menunggu 10 Mei nanti, Arsenal tetap harus menambah poin. Tak terkecuali tiga poin saat menjamu Middlesbrough di Emirates malam nanti (siaran langsung ESPN-Aora pukul 19.30 WIB). “Kami masih memiliki away sulit ke Old Trafford (kandang Manchester United pada 16 Mei nanti, Red). Karena itu, kesempatan bermain home harus kami maksimalkan merebut poin penuh,” terang Wenger. Kembalinya beberapa pilar Arsenal mulai kiper Manuel Almunia (dari cedera engkel), striker Emmanuel Adebayor (hamstring), dan defender Johan Djourou (lutut) menambah keyakinan tuan rumah bisa merealisasikan target di atas. Tapi, tetap saja Boro “ sebutan Middlesbrough - tidak bisa dikesampingkan karena tim yang kini berada di zona degradasi itu termasuk lawan yang secara tradisi kerap menyulitkan Arsenal. “Middlesbrough sebenarnya tim bagus dan punya beberapa pemain muda penuh talenta. Hanya, start mereka sangat buruk sehingga kini terancam terdegradasi,” tutur Wenger. Pernyataan Wenger diakui oleh arsitek Boro Gareth Southgate. Dikatakan pelatih 38 tahun itu, timnya harus berusaha lebih keras lagi di sisa musim ini. Di dua laga terakhirnya, Boro mampu merebut empat poin. Tapi, itu tidak cukup untuk survive di Premier League musim ini. “Persaingan zona degradasi tidak kalah ketat dengan persaingan di papan atas. Arsenal yang akan kami hadapai adalah tim papan atas Inggris dan kontestan semifinal Liga Champions musim ini. Jadi, para pemain bakal mendapatkan ujian berat dan saya menginginkan komitmen mereka,” papar pelatih yang menangani Boro sejak pertengahan 2006 itu kepada Sky Sports.(dns/aww)

+


Pontianak Post - Minggu 26 April 2009 Keluarga Budi Hartono begitu gembira memenangkan program Nouvelle di minggu keempat bulan April ini. Saking senangnya, mereka pun memborong beragam barang hingga troli belanja tidak muat menampungnya.

L

Efprizan Rzeznik ebih dari lima kali barang belanjaan Budi Hartono terjatuh dari troli. Kereta dorong itu berisi penuh barang belanjaannya. Karena tidak muat lagi, beberapa anaknya bahkan sampai menjinjing barang yang akan dibeli. Seperti anak Budi yang ikut belanja ala Nouvelle di Mitra Anda, Findya Rosa Evarini (25 tahun), harus menjinjing pengepel dan pewangi pakaian menuju kasir. Sang ibu, Rusmiwati (46 tahun) juga sibuk menata barang-barang yang dibeli agar muat di troli. “Wah perlu satu troli lagi nih,” kata Budi bercanda. Kesempatan belanja ala Nouvelle dengan voucher

n uvelle KASIR : Masih harus menambah Rp 1 juta untuk nombokin voucher.

Cucunya, Aurelia 8 bulan dan menantunya, ikut serta dalam momen istimewa keluarga ini. Sementara anak kedua Budi, Dino Syafitri tidak hadir dalam sesi itu karena sedang bekerja.

Apa saja barang-barang yang diborong keluarga ini? Mulai dari sembako, satu dus mie instan, perlatan rumah tangga lainnya seperti perlengkapan mandi, mencuci, hingga beberapa buah

Barang Belanjaan Daftar Belanja Keluarga Budi Hartono pel lantai segi.......................................... 17.030 huggies dry ............................................ 30.500 ubm hocky kaleng segi 1kg ................... 45,000 egg classic ............................................ 48.000 discount 1@ 9.600 ................................ 9.600 dancow coklat 800 gr box ...................... 48.200 ovaltine 600 gr box ............................... 34.400 ovaltine 600 gr box ............................... 34,400 daia detergen 1,8 kg.............................. 22.500 hi/toyosaki energency senter ................ 47,000 arena cookino oil 2 lt ............................. 19.900 arena cooking oil 2 lt ............................. 19.900 tepung terigu segitiga 2@7.500............. 15.000 dancow full cream 800 gr ...................... 48.200 enzim pasta gigi ..................................... 16,000 anlene gold 600 gr plain ........................ 54,500 mili longan 565 gr 3@ 16,500 .............. 49.500 kerupuk palembang 2@ 7.500 .............. 15.000 hi/lampu shinyoku spiral 7w................... 31.500 sprite zero 2@11.000............................ 22.000 lactamil.................................................. 37.000 syrup marjan 650 melon........................ 14.500 mili longan ............................................. 16.500 pocari sweat 500 ml b 2@5.200............ 10.400 ultra milk plain 1000 ml .......................... 12.000 ultra milk plain 1000 ml ......................... 12.000 hi/lampu shinyoku spiral 7w .................. 31.500 gula pasir 1kg/kuning 4@7,500 ............ 30.000 silver queen chunky 2@12.500............. 25.000 silver queen chunky bar white ............... 12.500 pepsodent white 190 g 2@5.800........... 11.600 enzim pasta gigi 40 plus 100 ................ 29.500 enzim pasta gigi 40 plus 100................. 29.500 enzim pasta gigi 40 plus 50 m............... 16.000 d/s axe 150 ml dimension .................... 32, 500 clear shampo 180 ml complete ............. 14.500 biore men’s ............................................ 6.500 hi/toyosaki emergency senter................ 47.000 d/s axe 150 ml score ............................ 32.500 indomie kaldu ayam / dus..................... 42.000

1.472.050

lampu. Sementara Rusmiwati membeli bahan-bahan untuk membuat kue. Maklum keluarga ini memang doyan ngemil. Belanjaan mereka juga penuh dengan makanan camilan dan minuman

ringan dan bersoda untuk menemaninya. ”Keluarga kami memang senang ngemil kalau berkumpul bersama atau teman menonton televisi,” kata Rosa, anak tertua Budi. (**)

Pontianak ini untuk berbelanja keperluan rumah tangganya. Mulai dari kebutuhan sembako, makanan ringan, hingga peralatan rumah tangga lainnya. ”Memang sengaja belanja banyak nih. Awal bulan depan jadinya tidak belanja lagi,” kata Budi. ”Selain untuk keperluan rumah tangga, ada juga barang-barang yang dibagikan bearing/PONTIANAK POST untuk keluarga kami. gratis senilai Rp500 ribu Berbagi rezeki lah,” ini oleh Budi dan tambah istrinya. keluarganya Total barang belanjaan memang keluarga Budi mencapai digunakanRp1.472.050. Kekurannya untuk gannya sebesar Rp 972.050, membeli ditanggung oleh pemenang. beragam Saat belanja gratis Rp500 kebutuhan ribu untuk pelanggan Ponkelutianak Post dan Mitra Anda arga dan ini, Budi didampingi istri, stok untuk anak pertamanya Findya bulan depan. Rosa Evarini, anak ketiPegawai negeri ganya Rauditio Pambudi, di Dinas Kesehatan dan anak bungsunya Haristo Provinsi Kalbar ini mePambudi. mang memilih supermarket yang terletak di Jalan Hasanuddin Nomor 153

Jinjing

sub total kekurangan 972.050

13

Lembar Baru Keluarga Baru

bearing/PONTIANAK POST

SEKALIGUS : Kesempatan Nouvelle dipergunakan juga keluarga ini untuk berbelanja bulanan, tak heranlah harga yang dibayar pun membengkak.

Hadiah Ulang Tahun Perkawinan

Nazar Koran

K

ELUARGA Budi Hartono menjadi pelanggan setia Pontianak Post sudah sejak lama. Terhitung sejak Januari 1994 hingga sekarang dia menjadi pembaca tetap koran pertama dan terutama di Kalbar ini. Ternyata ada cerita khusus dibalik itu. Budi berlangganan Pontianak Post ketika rumah pribadinya selesai dibangun dan ditempatinya. ”Saya dulu punya nazar. Kalau sudah punya rumah sendiri ingin berlangganan koran,” katanya seraya tersenyum.

SULUNG :

B

Tak hanya mengirim kupon, saat berbelanja pun, Findya inilah yang sibuk menenteng barang.

Terbukti, dua program spesial Pontianak Post yakni Program Nouvelle, belanja gratis Rp500 ribu di Mitra Anda, dan Program Family Day, menginap satu malam di Hotel Orchardz telah dira-

bearing/PONTIANAK POST

SUSUN : Rusmiwati menyusun barangbarang belanjaan yang beberapa diantaranya jatuh dari troli, saking penuhnya.

Sebelumnya dia tinggal di perumahan dinas guru di Gang Pendidikan selama tujuh tahun. Kuis-kuis yang dipersembahkan secara khusus oleh Pontianak Post kepada pelanggan setianya juga tak pernah dilewatkan oleh anak-anaknya. bearing/PONTIANAK POST

sakan oleh keluarga ini di tahun 2009. ”Kedua-duanya sama asyiknya. Bisa menginap di hotel berbintang, satunya lagi bisa berbelanja gratis Rp 500 ribu

HEBOH : Merasakan serunya aktivitas berbelanja gratis, karena diburu oleh deadline waktu yang hanya 15 menit. bearing/PONTIANAK POST

bersama keluarga,” kata Budi. ”Kalau belanja Nouvelle lebih seru. Seluruh keluarga bahu membahu membeli barang yang diperlukan dengan waktu yang dibatasi,” tambah Findya Rosa Evarini, anak tertua Budi. Dia berharap, program kuis yang melibatkan keakraban seluruh keluarga seperti Nouvelle dan Family Day bisa bertambah lagi. “Program tersebut membuat keluarga bertambah akrab,” katanya. (zan)

AGI Budi Hartono dan Rusmiwati, terpilihnya keluarga mereka sebagai pemenang Nouvelle edisi minggu keempat bulan April 2009 ini sekaligus menjadi kado ulang tahun pernikahan mereka. Pasangan yang sudah dikaruniai empat anak dan satu orang cucu ini akan merayakan ulang tahun ke-27 pernikahannya yang akan jatuh pada Senin (27/4) ini. Hadiah kemenangan ini dipersembahkan oleh anak tertuanya Findya Rosa Evarini untuk orangtuanya. Dia yang mengirimkan kupon Nouvelle ke Redaksi Pontianak Post. ”Alhamdulillah kami terpilih. Pas mendekati ulang tahun pernikahan papa dan mama. Ini sekaligus kado bagi mereka,” kata ibu dari seorang putri lucu bernama Aurelia yang akan memasuki usia 8 bulan. Sebelumnya keluarga ini juga terpilih dalam program Family Day, program menginap gratis di Hotel Orchardz pada akhir Januari 2009. Saat itu Budi berulang tahun. Putri sulungnya juga yang mengirimkan kupon keberuntungan itu. ”Kami bersyukur tahun ini dilimpahkan rezeki berlebih,” ucap Budi. Rusmiwati, sang istri, meren-

profil keluarga Ayah Budi Hartono SE (50) Pekerjaan: PNS Ibu Rusmiwati (46) Pekerjaan: PNS (guru) Anak Findya Rosa Evarini SE (25) Dino Syafitri SE (23) Rauditio Pambudi (17) Haristo Pambudi (15) Alamat Jl. HRA Rahman, Gg.Margodadirejo II/6 Langganan Pontianak Post A002.04.0096 No. Card Mitra Anda 88005199

canakan akan mengajak seluruh keluarganya makan bersama untuk merayakan hari ulang tahun pernikahannya yang ke-27. ”Makan bersama suami dan anakanak saja nanti pas perayaannya,” kata guru Sekolah Dasar Negeri 27 Kecamatan Pontianak Timur ini. Apakah bahanbahan untuk membuat kue yang dibeli di Mitra Anda ini juga untuk membuat panganan menyambut hari ulang tahun pernikahan? ”Tidak, biasa untuk makan saja. Kebetulan memang hobi masak,” kata Rusmiwati. (zan)


Jawa Pos

14

.

TECHNO TechnO

Selasa 21 April 2009

Sensasi Bioskop lewat Gadget

VUZIX

DAPAT AWARD: Paul Travers, CEO Vuzix, dan penghargaan dari Consumer Electronic Show 2007. DID YOU KNOW Selain AV310 Widescreen, Vuzix juga sudah memproduksi beberapa perangkat video eyewear. Peranti-peranti tersebut selama ini digunakan dalam berbagai industri. Di antaranya: • AV920 Dipakai dalam pembuatan film, peranti itu memungkinkan kamerawan untuk tidak terikat pada viewfinder. Dengan begitu, dia bisa bebas bergerak meski sedang mengambil gambar. • Tac-Eye Product (Tac-Eye GMD, Tac-Eye LT, Tac-Eye Tactical Remote Sight). Digunakan oleh militer. Prajurit di medan perang bisa mengakses data secara otomatis tanpa harus meletakkan senjata. (kiy/bs/rum)

BAGI maniak film, mempunyai seperangkat hometheatre adalah impian. Sensasi nonton di bioskop bisa dinikmati tanpa harus repotrepot mengantre tiket. hobi nonton di mana saja juga makin terpuaskan dengan menjamurnya digital audio player (DAP) berfitur pemutar video. nonton film sambil naik kendaraan umum bukan lagi hal yang sulit dilakukan. namun, peranti semacam itu tetap punya kekurangan. Sebab, layar yang ditanamkan pada gadget tersebut relatif kecil. Layar pada iPod Touch, misalnya, ukurannya hanya 3,5 inci. Praktis memang. Tapi, kalau terlalu lama dipakai nonton, bisa bikin mata sakit. Vuzix, produsen peranti video eyewear asal Amerika Serikat, mencoba menangkap peluang . Mereka menawarkan Vuzix AV310 Widescreen, peranti yang menawarkan sensasi nonton film pada layar hometheatre via DAP. Seperti perangkat video eyewear lainnya, tampilan Vuzix AV310 mirip kacamata yang dilengkapi earphone. Beratnya hanya 400 gram. Ketika mengenakannya, pengguna akan terlihat seperti menggunakan kacamata hitam biasa. Sensasi nonton video yang ditawarkan oleh perangkat itu memang cukup luar biasa. Ketika

Pontianak Post

35

Minggu 26 April 2009

MULTIFUNGSI: Selain untuk nonton video, Vuzix AV310 bisa digunakan untuk bermain video game.

mengenakannya, pengguna merasa seperti sedang menonton gambar di layar widescreen berukuran 52 inci dari jarak sekitar 2,7 meter. Benar-benar seperti nonton video lewat hometheatre. Bermain video games serta nonton film animasi 2D atau 3D juga bisa dinikmati secara optimal lewat Vuzix AV310. Perangkat ini kompatibel dengan DVD player portable, laptop, konsol game, iPod, iPhone, dan handycam. Ingin membawa Vuzix AV310 dalam perjalanan? Tidak perlu khawatir kehabisan baterai di jalan. Sebab, baterai AA pada alat itu tahan hingga 11 jam . Perangkat tersebut juga menyuguhkan kenyamanan bagi pengguna yang menderita miopi maupun hipermetropi. Sebab, Vuzix A310 bisa dikenakan di depan kacamata yang dipakai pengguna. Jika kurang nyaman mengenakannya dengan kacamata, tersedia fitur yang bisa menyesuaikan fokus pandangan untuk pengguna yang matanya minus 5 sampai plus 2. harga yang diwarkan untuk setiap unit Vuzix AV310 itu adalah USD 249.95 atau sekitar Rp 2,8 juta. (pna/vuzix/rum)

Cara Gampang Angkat Beban

TECH CRAZY

VUZIX

Tingkatkan Kekuatan hingga 10 Kali Lipat

FLICKR

ASYIK: Dengan alat ini, peserta ujian dapat berkomunikasi via pulpen.

Nyontek Mudah ala GSM Pen

Musim ujian datang? Tak perlu bingung. Belajarlah serius dan persiapkan materi ujian dengan matang. Tetap nggak bisa mengerjakan soal ujian? Andalkan bantuan teman. Sst.. biar acara tukar-menukar jawaban via ucapan tak ketahuan, lakukan dengan bantuan GSM Pen. Alat itu merupakan bluetooth headset untuk ponsel dalam wujud pulpen. Seperangkat GSM Pen terdiri atas pulpen yang dilengkapi mikrofon, earpiece berukuran mikro, serta kabel USB untuk men-charge. Untuk bertukar info dengan lawan bicara, cukup bisikkan ucapanmu di dekat bagian pangkal pulpen. Lalu, dengarkan balasan dari lawan bicara lewat earpiece yang dikenakan di kuping. Baterai habis? Tak perlu repot. cukup buka sambungan di bagian tengah pulpen dan charge GSM Pen-mu melalui USB. Tertarik untuk mencoba? (aul/bs/rum)

TECH NEWS

PERKEMBANGAN industri robotik di seluruh dunia memang luar biasa. Berbagai makhluk artifisial diciptakan semata-mata untuk mempermudah kehidupan manusia. Segala bentuk kesulitan dalam berbagai aspek kehidupan manusia kini bisa dituntaskan dengan bantuan robot. Khayalan jadi superhero seperti Iron Man kini tidak sepenuhnya mustahil berkat campur tangan industri robotik. Mengangkat beban berat kini menjadi gampang bagi seseorang. Masalah itu bisa terpecahkan berkat perangkat exoskeleton bernama Robot Suit hybrid Assistive Limb atau biasa disebut hAL-5. Perangkat itu merupakan lansiran cyberdyne Inc, produsen robot asal Jepang. Robot itu berbentuk rangka eksternal bagi manusia, yang jika dikenakan akan tampak seperti pakaian robot berwarna putih. Perangkat tersebut

dilengkapi sensor bioelektrik yang letaknya berdekatan dengan kulit pengguna. hAL-5 bekerja dengan menggunakan sistem yang disebut cybernic voluntary control. Sistem itu mampu membaca rencana gerakan yang ditransmisikan otak pengguna, lantas menggunakan informasi itu untuk menggerakkan rangka. Sistem kerja hAL-5 bermula ketika keinginan pengguna untuk melakukan gerakan dikirimkan dari otak ke ujung-ujung saraf alat gerak melalui neuron. Pada saat itu, biosignal yang dipancarkan saraf ditangkap sensor bioelektrik yang menempel pada permukaan kulit pengguna. Informasi itu digunakan komputer untuk menganalisis kekuatan yang diinginkan pengguna untuk melakukan gerakan. Selanjutnya, komputer menggunakan informasi itu untuk menghitung kekuatan yang diperlukan guna melakukan gerakan, kemudian mentransmisikan perintah itu kepada power unit. Setelah itu, power unit akan menggerakkan perangkat yang lokasinya berdekatan dengan sendi-sendi alat gerak

SPESIFIKASI HAL 5: Tinggi:

1,6 meter

Berat:

23 kg (total)

Sumber tenaga:

Baterai AC100V+

Daya tahan baterai:

2 jam 40 menit

Kemampuan gerakan: Berdiri dari kursi, berjalan, memanjat, naikdan turun tangga, serta membawa dan mengangkat benda berat, dll. Sistem Pendukung Operasi: Hybrid Control System

FLICKR

si pemakai, seperti lutut dan siku. Proses mengirimkan sinyal dari otak hingga ke otot itu sama dengan sistem gerakan pada manusia. namun dengan robotic suit, proses tersebut bisa dipercepat selama sepersatu detik. hAL-5 juga memiliki sistem yang disebut Robotic Autonomous control System. Sistem itu memungkinkan perangkat tetap bisa menjalankan tugasnya, menggerakkan tubuh, meski saat itu tidak ada biosignal yang terdeteksi. Melalui sistem tersebut, hAL-5 diumpamakan memiliki sistem

database. Setiap gerakan akan disimpan, yang sewaktu-waktu bisa dimunculkan kembali. Database itu setiap saat ter-update secara otomatis dengan adanya sensor yang melekat di tiap bagian tubuh. Jadi, saat terjadi gangguan pada sistem saraf pusat atau otot yang menyebabkan biosignal tidak bisa terdeteksi, hAL-5 tetap mampu menjalankan tugas dengan semestinya. Pada hAL-5, tersedia fitur yang mampu meningkatkan kekuatan gerakan pengguna. Ada juga beberapa pilihan kekuatan, mulai dua kali lipat hingga 10 kali lipat kekuatan normal yang dimiliki pengguna. Dengan begitu, pemakai hAL-5 mampu mengangkat benda-benda berat sendirian. hAL-5 juga bisa digunakan untuk mempermudah aktivitas seharihari, seperti berjalan, memanjat, berdiri dari kursi, serta menaiki dan menuruni tangga. Mulai tahun lalu, Robot Suit hAL sudah diproduksi untuk umum di Jepang. namun, robot itu tidak diperjualbelikan, tetapi hanya untuk dipinjamkan dengan biaya sewa USD 2.200 atau sekitar Rp 24 juta per bulan. (kiy/bs/rum)

Ponsel Peka Printer Fax untuk Kantor Skala Kecil Voice Command Epson Stylus Tx300f

UNTUK PARIWISATA: Kapal selam EPSON mengeluarkan produk terbaibuatan MIT kembali ini mampu knya untuk kantor kecil dan bisnis rumahan, printer faxmenampung TX300F. Printer multifungsi (MFP) ini juga dua orang dilengkapi scanner dan copy. penumpang. Salah satu fitur kunci MFP ini adalah kemampuan

FLICKR

BERBASIS WEB: Pengguna Office 2010 bisa bekerja via browser.

Beber Jadwal Rilis Office 2010

RAKSASA software dunia, Microsoft, telah mengumumkan jadwal rilis salah satu line product-nya yang paling populer, Microsoft Office. Lansiran terbaru itu, Microsoft Office 2010, menurut jadwal sudah bisa diperoleh paling cepat pada pertengahan Maret 2010. Menurut Senior Vice President Microsoft chris capossela, Office 2010 mulai diproduksi pada Januari 2010. Produk itu akan sampai ke tangan konsumen sekitar 6 minggu sampai 4 bulan setelahnya. Seperti dilansir TechRadar, estimasi harga software suksesor Office 2007 itu belum diumumkan. Rencananya, ada versi 32-bit dan 64bit untuk software tersebut. Sejumlah media mendapatkan sedikit bocoran tentang beberapa keunggulan Office 2010. Perangkat lunak itu kabarnya bakal dikembangkan dengan basis operasi web. Versi beta software itu akan segera dirilis. (aul/bs/rum)

memasukkan kertas Automatic Document Feeder (ADF) sampai dengan 30 lembar sehingga memungFLICKR kinkan pengguna melakukan fax, copy dan scan berwarna atau dokumen hitam-putih dalam waktu singkat. Menonjolkan pada kecepatan mencetak seperti printer laser yaitu 31 halaman per menit (ppm), Epson Stylus Office TX300F juga seperti meminimalisir IMPIAN menjelajahi dasar laut pesawat luar angkasa di kayuhan 0,4 hingga 0,8 kilowatt, waktu menunggu cetakan. selalu ada di benakhasil manusia. eks- film-film jadul. Bagian atas kapal kapal selam tersebut bisa bergerak MFP terbaru initelah mempunyai yaitu hemat pedisi bawah laut banyakfitur di- kunci dilengkapi jendela-jendela su- dengan kecepatan 2–3 knots Suite dan Easy Photo yang memungkinkan energi, karena lebih hemat 3 kali dibandingkan laser lakukan. namun, hanya ilmuwan perlebar dari kaca bening. selamaPrint maksimal empat jam. pengguna cetakan lab foto printer. konsumenKapal yangselam peduliberkapasitas yang bisaSangat melihatdibutuhkan secara langsung. duamendapatkan peBagi kualitas yang ingin menikmati dengan mudah. Fitur lainnya adalah PhotoEnhance akan lingkungan hemat energi. Masyarakat hanya bisa menonton numpang itu memiliki panjang 3,5 pemandangan bawah air tanpa yang secara dapat menjadikan foto seindah Pengguna akandokumenter. terbantu karena meter, kecepatan lewat acara-acara lebardial 1,2 meter, dan tinggiotomatis 2 mengayuh, MIT menambahkan aslinya. Dengan resolusi dpi, MFP ini function fax hingga 33.6kbps, pengguna akan jika namun,dan sebentar lagi, berwisata meter. Beratnya, dikeluarkan electric5760 drivex 1400 bertenaga rendah ideal alternatif mengubah merasakan kecepatan danhal kemudahan mengirim fax.1,5 benar-benar ke dasar laut bukan lagi yang dari air, sekitar hingga 2 ton.merupakan sebagaiperalatan sumber tenaga . digital image menjadi cetakan foto lama! sulit diwujudkan. Marine Sumber energi yang digunakan Rencananya, satutahan unit kapal selam Dengan memori hingga 180 Innohalaman, jadi pengguna Dengan harga ini USD 139seharga MFP ini layak untuk vationmenikmati Technologies (MIT) berusaoleh perangkat energi dijual maksimal USD dapat liburan tanpa mengkhawatirkan fax itu adalah ha merealisasikannya diperoleh 70 ribu atau sekitar Rp 748 yang juta. dimiliki oleh pengusaha kecil menengah yang masuk ke kantor!lewat kapal mekanik manusia yang selam personal buatan mereka. ketika dua penumpangnya me- fax Lebih murah ketimbang beli kapal menggunakan sebagai media pengiriman Epson Stylus Office TX300F juga dilengkapi Desain kapal selam mini ini Epson ngayuh pedal. Dengan selam raksasa. (pna/gmg/rum) data. kekuatan (sany) rangkaian perangkat lunak seperti Creativity

Kapal Selam Tenaga Pedal

ZAMAN sekarang, siapa yang tidak familiar dengan ponsel? Asal bisa membaca, setiap orang pasti bisa menggunakan ponsel untuk berkirim pesan atau menelepon. namun, kesulitan menggunakan ponsel kerap dialami para penderita disleksia. Yakni, kesulitan membaca atau mengeja teks. Salah seorang yang mengalaminya adalah Dean Mcevoy, ceO Zumba Ltd. Mcevoy selalu mengalami kendala ketika mengetik atau membaca SMS. Berdasar kesulitan tersebut, Mcevoy mendesain Zumba phone, ponsel dengan kepekaan voice command tingkat tinggi. Selain dengan keypad, input perintah Zumba phone bisa dilakukan melalui perintah suara. Zumba phone hanya sebesar kartu kredit. Earphone tipis dilekatkan pada bagian punggungnya. Itu sangat membantu pengguna yang kerap kehilangan headset ponsel.

Menariknya, Zumba phone mengandalkan dunia maya untuk menyimpan data. Berbagai informasi, seperti nomor telepon dan SMS, disimpan dalam situs portal zumbalumba.com. Dengan begitu, jika ponsel hilang, data-data di dalamnya masih tetap bisa diakses. Rencananya, peranti canggih itu mulai dipasarkan pada akhir 2009. (aul/bs/rum)

ZUMBAPHONE

TIPIS: Zumba sebesar kartu kredit.

OZ DETEKSI CHALLENGE - STUDY TOUR IN MELBOURNE

Grup 1 ”Kenalan” dengan Kucing, Grup 2 Pesta Seafood FINALLY, kami sampai juga di Perth. menunggu kedatangan kami bersama Donald sangat ramah. Begitu sampai rumah, hal dan bertemu dengan pelajar dari berbagai Penantian selama tiga setengah jam sejak Tracey McDonald. Dia adalah host parent claudia dan Viva langsung dikenalkan de- negara, seperti Jepang, Korea, Tiongkok, berangkat dari Denpasar pun terbayar yang akan menemani claudia dan Viva. ngan kebiasaan McDonald yang suka kucing. Arab Saudi, dan Turki. Mereka sangat ramah dengan tulisan, Welcome to Perth di Perth Di Perth, kami tinggal di tiga keluarga McDonald punya beberapa kucing cantik. dan welcome. cara mengajarnya pun banyak International Airport. Kerja keras selama berbeda. Satu hal yang menjadi pertaMenurut dia, itu jenis Australian cat. dengan games-games seru. Pokoknya, sangat mengikuti Deteksi-con sebagai jurnalis nyaan ”Keluarganya kayak gi-- BALIKPAPAN McDonald juga menunjukkan beberapa ko- menyenangkan dan mendidik. Terbang Setiapadalah, Hari Dengan JAKARTA - MANADO JAKARTA - SEMARANG JAKARTA - BIAK JAKARTA JAKARTA - PALEMBANG Jam 22.00 lagi, meJam : 15.10 mendapatkan balasan yang sangat setimpal. BOING mana ya?737 Grogi banget nih.” Ya, hal ini leksi item-item cantik yang bercorak kucing. hari ini kami akan ke :sekolah Jam : 07.00, 18.25 Jam : 08.05, 15.10 Jam : 08.05, 11.40 Telp. kemarin. : (0981) 591636 Telp. : (0341) 855878 lanjutkan pelajaran 2X Telp. :(024) 3549888 Oya, kenalkan, kami adalah Lintang beda lagi. cewek pemalu itu menOya, meski 2X claudia 2X Telp. :(0711) 378655 Telp. :(0542) 739225 Dan tidak hanya dilontarkan claudia Pricilia dari SMA Pedan Viva. Tapi, juga Moses dan dadak pesta seafood di rumah host parent- baru sekolahJAKARTA satu hari, kami langsung dapat DENPASAR JAKARTA - MAKASAR AIR BUS ALintang, 319 sapaan Dewa Ayu tra 1 Surabaya, Viva Indah dari Ternyata, Ms Mune sangat pandai me- PR. Malas? nggak, seru JAKARTA - nya. YOGYA Jam : 05.00 JAKARTA - TARAKAN Jam sebab : 16.00,PR-nya 20.15 PONTIANAK JAKARTA 2X JAKARTA JAMBI SMAn 1 Sidoarjo, Dewa Ayu Lintang. Wajar sih, ini kali masak seafood. Moses banyak mempelajari disuruh cari teman sebanyakTelp. : (0411) 3655255 banget. Kami Telp. :(0361) 429620 Jam : 15.50 : 05.10 07.00,07.55, 2X Telp. :(0274)kultur Lintang dari SMPn 1 Waru pertama kami ke Australia. masyarakat setempat dengan Rebecca. banyaknya. Lucu ya, tapi menurutku ini 2X Jam 32262 : 10.05, 15.40 4X Jam : 11.55, Telp. :(0561) 32262 16.00 WIB 2X Jam JAKARTA - BATAM JAKARTA - KUPANGkeren banget. Besok Telp. :(0561) 50643, 51861 Sidoarjo, dan Moses Budi Setelah claudia dan Viva diSeharian kemarin kami mendapatkan baca lagi ya blog kami. Telp. :(0561) 734488 Jam : 14.35 Jam :cool! 10.30,(*) 13.50 hidajat dari SMP Pelangi Kristus Surabaya. jemput keluarganya, Moses dan Lintang pelajaran berharga. Yakni, belajar bahasa JAKARTA - SURABAYA Satu kata untuk Perth, 2X Reservasi JAKARTA Telp. : (080) 830555 Telp. :(0778) 429620 JAKARTA - MEDAN JAKARTA PANGKALPINANG Mulai hari ini (21/4), kami akan bersama Mr Sprague. Mereka akan-diInggris di PIBT (Perth Institute of Bisnis PTKpergi - YGY - SUB Jam : 08.05, 14.35, 16.05 3X Telp. :(031)and (021)blog 3840 : 07.30, 13.05 menuliskan berisi 888 kegiatan selama di antarkan Mo-: 09.50, 12.15, 15.20 Technology) JAKARTA dan PIce- JAYAPURA (Perth Hingga 27 PONTIANAK Jam 5049666 (PP)ke host parent masing-masing. April, pemenang Journalist - KUCHING 2X Jam 3X Telp.se-: (0717) 436980 Telp. :(061) 4537620 Jam : 22.00 Perth. Jangan ngiri ya! he he he... ses akan tinggal bersama Rebecca, International college of english). Jam 10.10 WIB (Via Pontianak) Jam : 08.00 Blog Competition homestay di Perth. DARI TERMINAL 1B Telp. : (0967) 550666 KOKO KURNIAWAN/DETEKSI Telp. :liputan (082) 244299 Mr DanielSOEKARNO Sprague berbaik Jangan membayangkan kelas yang Mereka menyiapkan khusus dari BANDARA HATTA hati men- dangkan Lintang bersama Mr dan Ms Mune. PONTIANAK-BATAM-MEDAN jemput kami Sabre/A di bandara. dia JAKARTA Keluarga-keluarga yang tinggal bersama- PAKANBARU MENYENANGKAN: Moses (dua dari- PADANG kanan) dan Lintang (dua dari kiri) ”angker” dan boring. Suasananya sangat me- kota itu. Simak keseharian mereka JAKARTA Computer bacusTernyata,JAKARTA - BANJARMASIN JAKARTA - MANOKWARI GUANGZHOU 4X di PIBT. tidak datang sendirian. Mr Sprague juga kami, ternyata, seru banget. TraceyJam saat belajar bersama beberapa dari sejumlah negara Macnyenangkan. Kami berempat Jam belajar banyak selama di Perth Jam : 10.30 Jam pelajar : 10.45, 18.25 dalam blog khusus ini. Dari Terminal 2D Jam : 07.30 : 17.15, 11.40 : 22.00 Atau hubungi BIRO PERJALANAN ANDA

2X

Jam : 08.05, 17.55 Telp. :(0511) 58996

2X

Telp. :(0761) 856031

2X

Telp. :(0751) 446600

Telp. : (0986) 215666

Telp. : 86-20-6120 6350


Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

otomotif

15

Kompetitor BMW X6 A

cura resmi memperkenalkan Acura ZDX di ajang New York Auto Show 2009. Kehadiran prototipe itu dipersiapkan khusus untuk menyaingi BMW X6. Sentuhan kemewahan yang terbungkus dalam kecanggihan fitur futuristis jadi ciri khas. Tak heran bila respons positif mulai bermunculan dan makin membuat mobil itu terlihat begitu percaya diri. Dengan dimensi panjang 192,4 inci, lebar 78,5 inci, tinggi 61,8 inci, serta wheelbase sekitar 108,2 inci, mobil tersebut bisa mengakomodasi lima pe足 numpang. Eksterior ZDX sudah dilengkapi fitur-fitur apik seperti garis bodi sensual, kubah roda tegas, headlight futuristis dan bumper depan agresif yang terintegrasi langsung dengan lampu LED tipis di bawahnya. Tak berhenti sampai di situ, ZDX mengasup exhaust ganda berlapis krom. Untuk kaki-kaki, dipilihlah velg besar ukuran 20 inci model palang sembilan custom yang berbalut ban Michelin Latitude HP 275/40ZR 20. (aul/bs)

Deronda G400, Sport Eksotik tanpa Atap Tutup mata Anda, lalu bayangkan sedan balap eksotik tanpa atap dan berisi dua orang. Jawabannya mungkin sudah terpenuhi lewat mobil yang satu ini. Perkenalkan, mobil baru tersebut bernama Deronda G400. Tampil percaya diri dengan warna merah metalik tegas, mobil bertampang gahar itu siap menunjukkan kemampuan terbaik. Mobil tersebut hasil rancangan Andy Round, modifikator berkebangsaan Inggris. Komposisi yang dia terapkan sudah mencakup desain

bodi agresif yang aerodinamis. Tubuh mobil itu dibuat dengan bahanbahan ringan berkualitas tinggi. Tampang depannya dirancang unik dengan model bumper lancip. Pada grill tersimpan dua fog lamp bulat berukuran kecil. Keempat bannya dibuat terpisah dengan bodi, lalu ditutup dengan selubung kubah roda berbahan serat karbon. Diteruskan ke atas, kita akan melihat tongkrongan kaca lengkung penahan angin.

Agak ke belakang sedikit, kita disuguhi buritan sangar dengan lampu rem berjajar ke bawah. Tak lupa, terlihat pula dua lubang knalpot kembar di bawahnya. Bagian belakang tersebut lebih dinamis dengan pemasangan sayap lebar sebagai pendorong daya down force. Sayap dibuat seringan-ringannya dengan bahan karbon. Sebagai penyangga, dipasang seperangkat suspensi custom penyeimbang laju dan peredam getaran.

Detail perangkat penyeimbang itu meliputi peranti pembanding kontrol arm beserta mounted shocks horizontal. Adapun peredam getaran memakai beer rotor padat model silang. Pemasangan perangkat tersebut dibuat sesuai pada bagian depan dan belakang. Untuk depan, pemasangan mencomot dual-piston caliper milik Corvette C5. Sedangkan bagian belakang memakai piston caliper tunggal milik Corvette C5.

Mempertegas gaya balap, juga dipilih pelek terbaik, berbahan aluminium, bermodel bintang, serta berukuran depan 18 x 9 inci dan belakang 18 x 10 inci. Agar laju mobil makin tak terbendung, pada sektor dapur pacu, sports car tanpa pintu tersebut mengusung mesin 6,0 liter LS2. Dipasangkan dengan transmisi lima percepatan durable Porsche G50, tenaga standar yang mampu disalurkan lewat roda belakangnya adalah 400 hp. (aul/bs)


Pontianak Post

16

Berlian oh‌ Berlian

Minggu 26 April 2009

Pembungkus Tubuh yang Sempurna

Batu mulia yang paling mahal ini memang eksklusif dan bernilai amat tinggi. Bila rajin datang ke toko-toko yang menjual berlian, pasti tahu bandrol harganya. 1/2 karat saja bernilai tak kurang dari 10 juta rupiah. Fantastis. Agak sulit untuk mengaplikasikan berlian dalam kehidupan sehari-hari. Kemuliaan aksesoris ini jelas enggan kita gunakan dalam keseharian. Bisa-bisa malah menjadi korban perampokan karena kilaunya yang mengundang perhatian. Cara yang amat sangat tepat adalah dengan menggunakannya pada sebuah pesta mewah. Gala dinner di sebuah pesta kantor, undangan pernikahan atau pesta formal lainnya merupakan sarana tepat sasaran agar kilau berlian anda terlihat jelas. Pakailah hanya pada satu bagian saja, entah kalung atau gelang atau cincin, sudah bisa membuat beberapa pasang mata terpana akan keindahannya. Jangan lupa untuk memadukannya dengan gaun yang sempurna membalut tubuh agar kecantikan anda dan berlian seakan tak terpisahkan. Perempuan.com merekomendasikan black gown, karena berlian yang umumnya bening akan terlihat nyata saat bersanding dengan hitam yang misterius.(*/prp)

Bustier adalah busana yang membungkus mulai dari dada hingga pinggang anda secara sempurna. Meski memberikan tubuh indah dalam sekejap, namun menggunakan bustier sedikit berisiko, terutama bagi anda yang hobi bergerak ekstra. Ada beberapa teknik memilih bustier yang baik dan benar, yaitu : - Pilih bustier dari bahan yang lembut seperti katun, silk atau satin sehingga nyaman bagi tubuh. - Pilih bustier yang berpotongan seimbang antara bagian dada hingga ke punggung. Jangan memilih bustier yang bagian punggungnya lebih rendah dari dada, karena kemungkinan payudara “tumpah� semakin besar. - Perhatikan jahitan di sepanjang pinggiran bustier. Jika ada jahitan yang tidak baik bisa menimbulkan iritasi kulit. - Pilih bustier dengan detail sederhana agar anda bisa memaksimalkan aksesoris yang ingin anda kenakan. (*/prp)

Lima Langkah Cantik Selamanya Hilangkan semua kerutan, bintik hitam dan tanda-tanda penuaan hanya dalam 5 langkah mudah. Tambah jam tidur

Caranya mudah, pergi ke tempat tidur 15 menit sebelum waktu tidur anda. Lakukan secara bertahap selama satu bulan. Matikan lampu kamar, karena kegelapan akan memberikan ketenangan. Lupakan pekerjaan kantor dan nikmati waktu tidur untuk esok hari yang lebih bertenaga. Perhatikan tangan

Menurut sebuah penelitian, tangan wanita akan nampak lebih muda saat mengenakan cincin dan cat kuku. Banyak wanita yang tidak sadar bahwa tangan lebih

mencerminkan usia mereka dibandingkan dengan wajah. Karena tangan lebih banyak bekerja keras daripada wajah anda. Jangan lupa mengoleskan sunscreen SPF 15 setiap hari. Lalu pilih cat kuku dengan warnawarna muda. Lindungi leher anda

Tanda-tanda penuaan juga jelas terlihat pada leher. Beri krim yang tepat pada leher untuk mencegah keriput menggerogotinya. Pakai sunscreen SPF 30 setiap harinya. Face cream dengan bahan yang tepat bisa juga dipilih, seperti green tea dan kombinasi vitamin C dan E. Sempurnakan kulit dengan Foundation Beberapa orang berpikir bahwa memakai alas bedak sama dengan memakai

topeng. Namun jika pemakaiannya tepat akan membuat kulit lebih bercahaya dan tampak muda. Pilih alas bedak berbentuk cair dengan kelembaban ekstra. Sebelumnya, oleskan moisturizer. Jangan gunakan tangan anda, gunakanlah spons agar aplikasi foundation lebih bagus. Berikan volume pada rambut

Sesuaikan dengan umur, warna kulit dan bentuk wajah. Sedikit trik tepat dapat membuat rambut anda terlihat lebih sehat. Gunakan shampoo yang bisa mengembangkan rambut anda lalu aplikasikan kondisioner sesuai jenis rambut. Beri sentuhan mousse di akar rambut, lalu di blow dry dari jarak 20cm.Kini anda siap tampil muda dan gaya. (*/prp)


Pontianak Post

l

Minggu 26 April 2009

Did You Know

K

ira -kira siapa ya yang kasih nama benua dalam bahasa Inggris? Soalnya, semua nama benua dalam bahasa Inggris diawali dan diakhiri dengan huruf vokal yang sama. Kreatif atau kebetulan belaka yaa?

17

Waspadai Petir Yuk!!

Indonesia punya Taman Nasional yang

A

keren banget. Salah satunya adalah Taman Nasional Komodo yang memiliki 253 jenis karang scleractinian, lebih dari 900 jenis ikan dan juga beberapa jenis rumput laut serta penyu. Taman Nasional Komodo yang terletak di kawasan Asia Tenggara dengan iklim tropis inilah yang menjadi daerah hunian mamalia laut.

pa yang dilakukan jika musim hujan datang? Menyiapkan mantel dan payung agar tidak kebasahan, dan harus waspada penyakit yang biasanya datang saat musim hujan. Misalnya demam berdarah dengue. Selain itu, ada hal lain yang harus diwaspadai ketika musim hujan tiba, yakni petir atau halilintar. Memang tidak setiap hujan disertai petir. Namun kehadiran petir patut diwaspadai agar tidak menimbulkan akibat berbahaya bagi kita. Sebab ada kejadian 43 orang disambar petir dan tiga orang diantaranya meninggal dunia. Kok bisa? Mengapa petir bisa berbahaya jika menyambar orang? Petir atau halilintar merupakan gejala alam yang biasanya muncul pada musim hujan.Yakni di kaki langit muncul kilatan cahaya sesaat yang menyilaukan biasanya disebut kilat. Beberapa saat kemudian disusul dengan suara menggelegar sering disebut guruh. Perbedaan waktu kemunculan ini disebabkan adanya perbedaan antara kecepatan suara dan kecepatan cahaya. Petir terjadi akibat perpindahan muatan negatif menuju ke muatan positif. Menurut batasan fisika, petir adalah lompatan bunga api raksasa antara dua massa dengan medan listrik berbeda. Petir adalah hasil pelepasan muatan listrik di awan. Energi dari pelepasan itu begitu besarnya sehingga menimbulkan rentetan cahaya, panas, dan bunyi yang sangat kuat yaitu geluduk, guntur, atau halilintar.

H

abis hujan, biasanya kita akan menghirup bau tanah yang khas. Ternyata bau tanah tersebut berasal dari senyawa yang dihasilkan oleh bakteri. Kombinasi dua senyawa yang tidak berbahaya ini adalah geosmin dan methylisoborneol. Hmmm…. Terjawab deh dari mana asal bau tanah tersebut!

Humoria... Tidak Pernah Dibalas Saat sehabis sakit flu dan kemudian masuk sekolah lagi,dia ditegur oleh wali kelasnya kenapa tidak kirim surat sakit. Guru : “Kamu tidak masuk sekolah tiga hari kenapa.....?” Sidik: “Saya sakit Pak Guru, tapi sekarang sudah sembuh.” Guru : “Kenapa kamu tidak kirim surat pada Gurumu ?” Sidik: “Percuma saja Pak, setiap saya kirim surat ke Bapak tidak akan dibalas kok suratnya.” Guru : “Memang kamu kira kirim surat sama kakakmu di Jogja!!!!”

MODEL : DEA (sanggar borneo) / FOTOGRAFER : fahrozi / LOKASI : STUDIO TEKNIK FOTO II GAJAHMADA

Hindari Tempat Terbuka! Agar tidak tersambar petir, apa yang harus dilakukan? Berikut cara mengantisipasinya: 1. Apabila sebuah bangunan yang tinggi, harus dipasang penangkal petir. Apabila ada petir akar menyambar alat penangkal kemudian disalurkan melalui kawat besar yang terbuat dari tembaga atau kuningan menuju ke tanah.

Tidak Dihitung

2. Jika terjadi hujan dan petir, lebih baik kita menghindar di tempat terbuka.

Suatu hari Ari dan Adi sedang berbincang-bincang :

3. Untuk menghindari kerusakan alat listrik di rumah, apabila terjadi hujan dan petir sebaiknya mencabut saluran antene di televisi, dan mencabut kabel telepon.

Ari : “Di, tau nggak, di restoran sana, beli nasi nggak dihitung.” Adi : “Ah,masak? Ntar rugi tuh restoran.” Ari : “Nggak rugi tuh, kalau nasi diitung, ntar lama...” Adi : “???!!!!!??” Sumber : ketawa.com

Geluduk, guntur, atau halilintar ini dapat menghancurkan bangunan, membunuh manusia, dan memusnahkan pohon. Wow... syerem yaa?!? Sedemikian raksasanya sampai-sampai ketika petir itu melesat, tubuh awan akan terang dibuatnya, sebagai akibat udara yang terbelah, sambarannya yang rata-rata memiliki kecepatan 150.000 km/detik. Hal itu juga akan menimbulkan bunyi yang menggelegar. Selain itu, ketika akumulasi muatan listrik dalam awan tersebut telah membesar dan stabil, lompatan listrik (eletric discharge) yang terjadi pun akan merambah massa bermedan listrik lainnya, yaitu bumi. Besar medan listrik minimal yang memungkinkan terpicunya petir ini adalah sekitar 1.000.000 volt per meter. Umumnya petir-petir mengincar korban di wilayah datar yang terbuka. Bayangkan betapa mengerikannya jika lompatan bunga api ini mengenai tubuh makhluk hidup! Korban tiba-tiba terpental ketika sebuah petir menyambarnya. Seperti juga korban lainnya, ia tewas seketika dengan tubuh terbakar. Apabila petir menyambar rumah, rumah tersebut akan rusak dan perabotan elektronik akan rusak seperti telepon, televisi, atau yang lainnya. Nah, jadi apa yang harus kita lakukan jika hujan disertai petir? Lebih baik kita menghindari tempat terbuka. Makanya, jangan main bola ditengah hujan deras jika disertai petir atau halilintar yaaa... (*)

4. Hindari berlindung di bawah benda logam yang menjulang tinggi. Orang yang berada di sebuah struktur yang terbuat dari logam, menara misalnya, harus segera masuk ke dalam struktur tersebut. Jangan

menyentuh struktur logam yang terkena petir. 5. Untuk menghindari petir di tempat terbuka, kita juga bisa jongkok dengan merapatkan kedua kaki. kemudian tundukan kepalamu serendahrendahnya tanpa menyentuh tanah. Dengan cara itu, petir yang menyambar di dekat kita tidak akan mengalir ke dalam tubuh. Namun, kalau kedua kaki terbuka, petir itu akan meloncat ke tubuh kita. 6. Jika kebetulan sedang berdiri di tempat terbuka, secepatnya dekati obyek yang lebih tinggi, jangan malah menjauhinya. Namun ingat, jangan terlalu dekat dengan obyek tersebut. Jarak maksimal paling aman adalah 2,5 meter dari obyek tinggi itu. Semakin jauh dari obyek yang tinggi, makin berisiko tersambar petir.

7. Jangan berdiri di bawah pohon ketika hujan. Petir yang menyambar pohon bisa meloncat ke tubuh orang. Sulur-sulur pohon juga bisa menghantarkan petir ke tubuh. **


18

Toys & Game

Pontianak Post

Minggu 26 April 2009


Pontianak Post

EdukasI

Minggu 26 April 2009

Resensi Judul Buku: Perang Tiga Triliun Dolar, Bencana Ekonomi di Balik Invasi Amerika ke Irak Penulis: Joseph E. Stiglitz-Linda J. Bilmes Penerbit: Mizan Bandung Cetakan: I, Februari 2009 Tebal: 267 halaman

Ongkos Perang yang Mubazir INVASI Amerika ke Irak pada 2003 telah mengirim kabar buruk bukan hanya bagi jutaan warga sipil Irak yang hingga kini hidup dalam kecamuk konflik atau empat ribuan keluarga tentara AS yang tewas di sekujur negeri Abu Nawas itu. Tetapi juga buat warga AS yang harus merogoh kocek --membayar pajak-- demi membiayai perang yang tak pernah memiliki pembenaran itu. Presiden George Walker Bush --yang menabuh genderang perang-- pun akan dikenang sebagai salah seorang presiden Amerika yang penuh bercak darah. Selain menghabiskan triliunan dolar, Bush telah mengirim popularitas Amerika tersungkur di seantero jagad --bahkan di negara-negara sekutunya. Survei Pew Research Center menyebutkan perang telah mengubah secara dramatis kekaguman warga dunia pada Amerika. Kekaguman warga dunia pada Amerika di 26 dari 33 negara yang disurvei menurun. Pada 2007, kekaguman itu merosot sembilan persen di Turki dan 29 persen di Indonesia. Bahkan di Kanada, Inggris, Jerman, dan Prancis, kepercayaan pada kepemimpinan Vladimir Putin (Rusia) melampaui kepercayaan terhadap kepemimpinan Bush. Survei lebih mutakhir Pew menunjukkan, keberadaan AS di Irak dianggap sebagai ancaman yang lebih besar bagi perdamaian dunia daripada Korea Utara. Amerika juga tak lagi dipercaya sebagai benteng hak-hak sipil dan demokrasi. Sekitar 65 persen rakyat Jerman, 66 persen rakyat Spanyol, dan 67 persen rakyat Brasil, misalnya, tidak suka terhadap gagasan Amerika soal demokrasi. Angka ini makin tinggi di Palestina (71 persen), Pakistan (72 persen) dan Turki (81 persen). Perang Irak tak pelak menjatuhkan martabat AS. Tak urung kini warga dunia selalu awas dengan setiap gagasan yang ditelurkan negeri itu, termasuk di bawah Presiden Barack Husein Obama yang diinginkan mengubah wajah ‘’polisi dunia’’ itu. Buku Joseph E Stiglitz dan Linda J. Belmes ini secara khusus menyelidiki biaya yang dikeluarkan AS dan juga para sekutunya untuk perang Irak. Biaya yang ditanggung Depkeu AS dan itu berarti harus ditanggung pembayar pajak antara 1,7 trilun hingga 2,7 triliun dolar. Ditambah biaya ‘’sosial’’ substansial, yakni biaya-biaya yang tak tertangkap dalam anggaran pemerintah federal, tapi sebenarnya mencerminkan beban sesungguhnya yang dipikul warga AS berkisar antara 300 miliar hingga 400 miliar dolar AS. Total antara 2 triliun hingga 3,1 triliun dolar. Sama dengan 12 tahun biaya perang di Vietnam dan dua kali lipat dibandingkan dengan biaya perang di Korea! Padahal dengan 1 triliun dolar, negeri itu bisa membangun 8 juta unit rumah, menggaji 15 juta guru selama setahun, membayar asuransi kesehatan 530 juta anak selama setahun, memberikan beasiswa empat tahun pada 43 juta mahasiswa di universitas negeri. Akan semakin banyak lagi manfaat yang didapat warga AS dengan dana 3 triliun dolar. Peraih Nobel Ekonomi 2001, Stiglitz dan Bilmes, membagi biaya perang itu menjadi dua: biaya perang saat ini dan biaya perang masa datang. Biaya saat ini yang sudah dikeluarkan meningkat dari 4,4 miliar dolar (2003) menjadi 16 miliar dolar pada 2008. Dengan demikian, tiap keluarga Amerika telah membelanjakan 138 dolar setiap bulan untuk biaya operasi perang dan 100 dolar per bulan secara otomatis mengalir ke Irak (hlm. 63). Pada April 2009 ini, Barak Obama tengah butuh dana 83,4 juta dolar untuk keperluan mengirim pasukan ke Irak dan Afganistan. Menurut riset Kongres AS, total pengeluaran untuk perang di kedua negara itu menjadi satu triliun dolar AS sejak serangan teroris pada 11 September 2001. Biaya perang masa datang dihitung sebab para pembayar pajak AS berutang miliaran dolar kepada para veteran yang memenuhi syarat mendapat kompensasi cacat, perawatan dan tunjangan medis. Dengan taksiran pasukan AS bertahan di Irak hingga 2017, biaya untuk pasukan akan bertambah 382 miliar dolar. Ini hampir 200 miliar dolar yang diminta Bush untuk operasi tahun fiskal 2008 serta operasi dari 2009 hingga 2017. Ini skenario terbaik. Tapi, bagaimana jika hingga 2017 jumlah pasukan yang diterjunkan di medan perang Irak dan Afganistan --termasuk operasi terhadap Al Qaeda-- mencapai 2,1 juta orang? Dalam skenario ini, biaya penugasan pasukan mencapai 400 ribu dolar per kapita. Sedangkan biaya total operasi masa datang akan lebih dari 913 miliar dolar. Dari jumlah itu, 669 miliar dolar untuk Irak. Misalnya klaim cacat veteran sekitar 45 persen dan 88 persen dari klaim-klaim itu sebagian dikabulkan, maka ada 712.800 pasukan AS akan mengklaim tunjangannya. Rata-rata pembayaran pada veteran Perang Irak dan Perang Afganistan 542 dolar per bulan per orang. Belum lagi tunjangan veteran berupa penyesuaian biaya hidup yang setara jaminan sosial. Lihatlah data ini: pada 2003 Departemen Urusan Veteran menanggung biaya perawatan 13.800 orang veteran Irak dan Afganistan. Pada 2008, sudah ada 263.000 veteran Irak dan Afganistan yang harus ditanggungnya. Untuk para veteran dua perang ini, pemerintah AS harus mengeluarkan 398 miliar dolar (121 miliar dolar untuk perawatan kesehatan dan 277 miliar dolar untuk tunjangan cacat). Membengkaknya biaya perang merupakan kombinasi dari tiga faktor. Pertama, kenaikan biaya personel --baik pasukan AS atau para tenaga kontrak militer (perusahaan jasa keamanan militer).(*) *) Moh Samsul Arifin, anggota Klub Buku dan Film SCTV

19

n Belajar Geometri 49

Rangkuman Bahan Geometri Kelas VII

Garis k dan dari g membentuk ADA surat pembaca yang menyarankan agar menyajikan sudut lancip (besarnya kurang bahan SMP terutama bagi meng- dari 900). Garis l dan garis g hadapi ujian bulan depan. Secara membentuk sudut siku-siku (besar berturut-turut, mulai nomor ini sudutnya 900). Garis m dan garis ���������� ������������ hingga bulan depan akan disajikan g membentuk sudut tumpul (besar ���������������� ����������������� rangkuman bahan geometri ting- sudutnya lebih besar dari 900). ������� kat SMP. Tentu karena tempatnya, Mari kita lanjutkan telaah kita. tidak disajikan dengan lengkap. Arahkan hubungan anatar dua � ����������������������������������������������������������� Mari dimulai dari sebuah titik, buah garis. Di luar garis g dibuat ������������������������������������������������������������������������� titik itu kita beri nama A. Kita garis lain. Sebut garis h. Ada ��������������������������������������������������������������������� tempatkan sebuah titik lain. Kita dua kemungkinan yang terjadi. �������������������������������������������������������������������� beri nama titik B. Kita hanya dapat Pertama garis g memotong garis dapat membuat satu (1) garis lurus g. Kedua garis h�������������� tidak memotong ������������������������������������������������������������ ������������������� ������������������������������ yang melalui titik��������������������!�� A sekaligus juga garis g di manapun kecuali di titk �����"#$���������������������������������������������������������������!��!���� melalui titik B. Beri nama garis itu yang tak berhingga letaknya. Ga�����������������������"%�����&������#$�� garis g (Lihat Gambar 1). ris h yang seperti itu disebut garis Coba sekarang, pilihlah sebuah lurus yang sejajar gari g. '������������������������������������������������������������������!��������� titik yang berada pada garis g itu. Kita ambil kemungkinan yang ������'��(����������������������������������������������������������������������� Beri nama titik C. Juga tempatkan pertama, garis h memotong garis ��������������)�����������������������������������������&���������������������'� sebuah titik lain, beri nama O di g. Beri nama titik potong ke dua ��������&�������������������������������&���������������������!��������� luar garis g persis di atas titik A. garis itu titik M. Perhatikan sekitar Nah, kita dapat membuat tiga garis titik M ini. Ada empat sudut. Beri &�����������������������������������������"��������������������� +** $��&����� * lurus. Garis k melalui titik C dan nama titik-titik+*sudut ����������������������������������������"��������������� $��&����������� itu dengan * $� �������������������������������"�������������������������������� O. Garis l melalui titik A dan O. M1, M2, M3, dan M4+*berturutGaris m melalui titik B dan O. turut sesuai dengan arah putar &������

&������

�������

&������ &������

������'

������ �

������ ���������

������!

������������

������ ������ &������#

di Bumi sejajar. Mari kita lihat kalau kedua garis h dan garis g yang sejajar itu dipotong oleh garis lain s. Ingat dua garis yang sejajar, jika dipotong oleh sebuah garis yang lain maka kedua garis yang sejajar itu akan dopotong semuanya. Perhatikan kedua titik potongnya. Ada delapan sudut. Selain yang saling bersisihan juga dala yang nerseberangan. Ada yang berseberangan dalam dan ada pula yang berseberangan luar. Sudut-sudut yang saling berseberangan pasti sama besar (Lihat gambar 3). Ini beberapa hal yang esensial dari hubungan antara titik, garis dan sudut. Tulisan berikutnya akan membahas bangun geometri berdimensi dua. Sampai minggu depan.(om tris)

yang berlawanan dengan jarum jam. Nah, kita memiliki dua sudut yang berseberangan dan dua sudut yang bersisihan. Besar sudut yang berseberangan sama besar. Jumlah besar dua sudut yang bersisihan adalah 1800 (Lihat Gambar 2). Bagaimana dengan jika garis h sejajar dengan garis g? (h//g). Karena sejajar maka kedua garis itu tidak berpotongan dimanapun kecuali di titik tak berhingga (jauh sekali). Bayangkan jarak Bumi dari Matahari. Karena amata sangat jauh, dikatakan berkas-berkas cahaya matahari pada saat sampai

n Diagnose dan Remediasi Kesulitan Belajar Fisika 15

Didaktogenic Oleh : Leo Sutrisno

SALAH seorang pembaca merespon tulisan berseri ‘diagnose dan remediasi’ ini sembari menyarankan agar dibahas penyebab miskonsepsi. Tulisan ini menyajikan telaah tentang penyebab miskonsepsi yang bersumber pada guru dan buku teks. Dalam bidang kedokteran ada istilah iatrogenic disease yang merujuk ailments yang disebabkan oleh dokter. Dalam pendidikan, penomena semacam juga dapat terjadi. Guru dan buku teks dapat menyebabkan miskonsepsi. Istilah didaktogenic digunakan untuk mewadahi penjelasanpenjelasan guru atau sajian dalam buku teks yang dapat menimbulkan miskonsepsi. Sejumlah mahasiswa S1 Program Studi pendidikan fisika FKIP Untan telah meneliti topic ini dalam skripsi mereka. Miskonsepsi dapat terjadi pada siapa saja; siswa, guru, pengarang buku ajar, dan bahkan pakar pun juga sesekali mengalaminya. Miskonsepsi para siswa datang dari berbagai arah. Dari kemampuan berpikir siswa sendiri, dari pengalaman sebelumnya, dari proses pembelajaran, dari penjelasan guru, atau dari sajian dalam buku teks. Miskonsepsi guru bisa diperoleh dari pendidikan dan latihan, interpretasi yang dibuat sendiri pada saat membaca buku teks atau bahkan dari buku teks itu sendiri yang diterima tanpa kritik. Miskonsepsi dalam buku teks dapat berasal dari penulisnya dan juga mungkin dari editornya. Miskonsepsi pakar dapat terjadi karena berbagai hal. Di antaranya, sudut

pandang atau asumsi yang digunakan. Miskonsepsi merupakan sesuatu yang menantang dalam pendidikan karena proses pendidikan tidak reversable, tidak dapat dibaléni –diprosesulang. Miskonsepsi yang terjadi pada saat guru menjelaskan tidak dapat diulangi di lain tahun. Apa lagi kalau siswa sudah lulus dari sekolah yang bersangkutan. Proses ini sangat berbeda dari proses produksi dalam suatu pabrik. Produk-produk yang yang tidak standar pada sebuah pabrik paku misalnya dapat dipisahkan dan kemudian diproses ulang. Dalam pendidikan tidak mungkin dilakukan proses ulang. Selain itu, khusus di Indonesia, hingga kini soal-soal ujian yang dibuat oleh para ahli di tingkat nasional dan soal ulangan yang dibuat oleh para guru di lapangan tidak pernah menggali miskonsepsi. Sementara itu, sering terjadi, karena sifat soalnya, walaupun memiliki miskonsepsi siswa masih dimungkinkan dapat menjawab betul soal-soal ujian atau ulangan itu. Karena itu, siswa cenderung mempertahankan miskonsepsinya. Bahkan, tidak merasakan ada sesuatu yang mis, yang keliru. Penjelasan para guru yang kurang lengkap juga cenderung menimbulkan miskonsepsi. Penelitian tentang catatan, para siswa tetap saja menggunakan penjelasan gurunya yang keliru keliru itu untuk menjawab soal-soal yang dihadapinya. Karena, mereka tidak berani berbeda pendapat dengan para gurunya. Mereka takut akan

Buku Laris

Karmaka Surjaudaja INILAH drama yang dilakoni Karmaka Surjaudaja, big bos Bank OCBC NISP, dalam perjalanan hidupnya yang panjang. Banker 75 tahun itu tidak hanya ditempa oleh gelombang krisis ekonomi yang berkali-kali nyaris membangkrutkan bank yang didirikan mertuanya itu. Tetapi, dia sendiri nyaris ‘’bangkrut’’ akibat penyakit kronis yang dideritanya. Bahkan, dia sempat beberapa kali putus asa dan berniat bunuh diri karena penyakit itu, sebelum akhirnya pertolongan Tuhan datang dan menyadarkan dirinya. Kisah Karmaka

menjalani transplantasi liver, dan juga transplantasi dua ginjalnya, sungguh dramatis dan menyentuh hati. Itu sebabnya, Chairman/ CEO Jawa Pos Dahlan Iskan yang menulis buku Karmaka Surjaudaja: Tidak Ada yang Tidak Bisa (Jaring Pena Surabaya, 2009) ini mengaku malu karena transplantasi liver yang pernah dilakukannya tak ada apa-apanya dibanding apa yang dialami Karmaka. Perjuangan Karmaka dalam membangun bisnis perbankannya juga layak jadi teladan. Buku inspiratif yang menggugah hati. (*)

memperoleh nilai yang kurang jika berbuat demikian. Catatan siswa, terutama kelas rendah merupakan bukti autentik dari kekeliruan yang dilakukan para guru karena pada umumnya semua para guru di Indonesia menekankan bahwa catatan siswa harus dengan yang ditulis di papan tulis atau yang didektekannya. Penggunaan analogi oleh para guru untuk menjelaskan suatu penomena, kalau kurang tepat juga dapat menimbulkan miskonsepsi. Analagi merupakan salah satu cara berpikir untuk memahami sesuatu dengan membandingkannya dengan sesuatu yang lain. Misalnya, dalam percakapan sehari-hari masalah yang sangat sukar diselesaikan karena banyak hal yang terkait di dalamnya dianalogikan dengan benang kusut. Benang kusut itu sukar untuk diurai, mana yang simpul mana yang ujung tidak mudah ditemukan. Demikian juga masalah yang rumit dapat diibaratkan sebagai benang kusut. Para guru sering menggunaan analogi dalam menjelaskan penomena fisika yang sukar divisualisasikan. Misalnya, dalam menjelaskan penomena pembiasan cahaya para guru sering menggunakan analogi seperti Gambar 1. Pipa sedotan dimasukkan ke dalam gelas yang berisi air jernih. Tampak sedotan itu patah. Mengapa itu terjadi? Karena ada peritiwa pembiasan cahaya yang merambat dari sedotan ke mata melalui air (bagian awah) dan tanpa

melalui air (bagian atas). Kemudian dikatakan, karena cahaya merambat melalui medium yang berbeda maka dibiaskan. Peristiwa pembiasan yang baru saja disampaikan itu, tidak sama dengan yang terjadi di dalam ilustrasi Gambar 1. Perhatikan!. Besar pipanya berbeda antara bagian yang di tercelup air dan bagian tidak tercelup air. Peristiwa itu terjadi lebih disebabkan oleh pembiasan pada permukaan gelas yang berbentuk silinder ketimbang oleh karena permukaan air dalam gelas itu. Karena itu analogi seperti ini juga berpotensi menimbulkan miskonsepsi. Sejumlah miskonsepsi juga dapat terjadi karena penjelasan yang disampaikan guru kurang rinci. Misalnya, penomena cahaya; pemantulan, pembiasan, difraksi, dan interferensi hampir sepenuhnya dapat dijelaskan dengan ilustrasi gelombang permukaan air (ripple tank). Namun, perlu diingatkan bahwa ada beberapa pengecualian. Polarisasi cahaya dapat berlasung pada semua arah. Sebaliknya, polarisasi gelombang permukaan

air hanya satu arah. Kedua, gelombang permukaan air memerlukan medium, sebaliknya cahaya tidak memerlukan medium. Energi gelombang medium berbanding terbalik dengan jarak karena hanya dua dimensi. Sementara itu, energi cahaya berbanding terbalik dengan kuadrat jarakkarena berdimensi ruang. Pengecualian-pengecualian seperti ini sebaiknya disampaikan kepada para siswa. Belakangan ini muncul didaktogenic baru yaitu kecenderungan sebagian guru yang mendorong siswanya memilih jawaban yang betul dengan menggunakan soalsoal berbentuk objektif tanpa mendorong mencari penjelasannya. Bahkan banyak siswa yang berpendapat bahwa yang penting betul jawabannya dan bukan mengapanya. Hal ini dipicu oleh pelaksanaan UAN yang memang menggunakan bentuk soal objektik pilihan ganda. Para guru disarankan agar dalam kesempatan-kesempatan yang lain mendorong siswa berpikir yang lebih luas ketimbang hanya tahu jawaban yang benar saja. Kata-kata ‘aksi sama dengan reaksi’, ‘setiap kejadian pasti ada penyebabnya’ juga dapat menyebabkan miskonsepsi kalau tidak dipergunakan dengan seksama. Inilah beberapa contoh didaktogenic yang mungkin dapat dialami tanpa disadari oleh para guru. Diharapkan, para guru mempelajari materi lebih luas dan mendalam sebelum menjelaskan materimateri fisika kepada siswa di kelas agar didaktogenic dapat diperkecil. Tentu saja ini juga berlaku untuk para dosen. Semoga!**


20

I EDISLE STY

Pontianak Post - Minggu 26 April 2009

Yang namanya promnite, pastilah

jadi even yang ditunggu-tunggu ama kamu-kamu yang sekarang sedang menempuh pendidikan akhir sekul. Cewekcewek pun sekarang mulai sibuk hunting busana agar terlihat keren. Siapa sih yang nggak pengen tampil seksi, anggun dan glamour di malam istimewa? Dan dress masih jadi gaya andalan di setiap pesta prom. It’s all about material, motif and colour. It’s gonna be fun prom! Pengen gaya di pesta, nggak harus selalu bikin baju pesta dan nggak harus ngeluarin banyak biaya. Tetapkan budget and style pilihan kamu. Contek deh beberapa pilihan outfits ini, kombinasikan dengan aksesoris dan sepatu kamu yang udah ada. Gaun-gaun indah ini dijamin bakal bikin kamu tampil mempesona. Dan kamu tinggal menunggu saja namamu dipanggil sebagai Ratunya Promnite, Wow‌ amazing!

MODEL: monica, kathy & sherly (sanggar Borneo) FOTO: bearing hunting & naskah: MELA GRAFIS & LAYOUT: SIGIT makeup & hair do: ari borneo koleksi busana & aksesoris: cher's a.yani mal (0561-763640) LOKASI: hotel orchardz, Jl. gajahmada pontianak

MABES

x -presi: Graha Pena Pontianak, Lt. 5

e-mail: redaksi@x-presi.com


Pontianak Post

Minggu, 26 April 2009

PEMILU 2009 Adukan Lewat Mekanisme BUPATI Kubu Raya Muda Mahendrawan SH meminta semua pihak menghargai proses demokrasi. Jangan sampai terjadi proses demokrasi yang seharusnya menjadi pesta rakyat malah menjadi ajang mencari kesalahan. “Demokrasi seperti sebuah pertandingan. Ada yang kalah dan ada yang menang. Untuk itu, siapapun yang berkompetisi Muda Mahendrawan di pemilu legislatif seharusnya sudah mempersiapkan untuk menghadapi kenyataan yang ada,” katanya di Aula Rendayan, kemarin. Menurutnya hasil pemilu legislatif sudah sewajarnya dapat dihargai seluruh pihak. Sebab, dalam melangsungkan pesta demokrasi ini, berbagai persiapan dilakukan, baik Pemkab Kubu Raya, Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu), dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) KKR beserta masyarakat. “Maka dari itu, semua hendaknya menghargai hasil pemilu ini. Apapun hasilnya, meski menyakitkan bagi sebagian pihak, harus diterima dengan lapang dada,” ucapnya. Muda beralasan, pemilu legislatif dengan pemilu presiden menentukan pembangunan Kubu Raya lima tahun mendatang. “KKR ada ditangan masyarakat. Karena masyarakat sudah memilih, ya terima hasilnya,” kata dia.

21

Kisah Penumpang KM Lawit yang Kandas di Muara Jungkat

Darah Tinggi Kambuh, Sempat Pingsan di Kapal Sebanyak 297 penumpang KM Lawit jurusan Pontianak Surabaya selama tiga hari terkatung-katung di Muara Jungkat karena kandas. Jumat (24/4) malam 101 penumpang dievakuasi, sisanya kembali ke Pelabuhan Dwikora, Sabtu (25/4) sekitar pukul 14.00 WIB. Sebagian dari mereka nekat bertahan di pelabuhan hingga diberangkatkan kembali.

HENDY ERWINDI, Pontianak

TERMINAL penumpang Pelabuhan Dwikora Pontianak beberapa orang duduk dikursi tunggu, wajah lesu tampak jelas terpancar. Mereka adalah penumpang yang dievakuasi Jumat malam setelah terkatungkatung di Muara Jungkat selama tiga hari. Diantara penumpang KM Lawit itu ada yang tidur nyenyak di lantai ubin dengan tetap merangkul barangnya. Seorang pria mengenakan singlet dengan baju bergantung

di bahunya mondar-mandir melintasi penumpang lain. Sesekali baju yang digantung di bahu itu digunakannya untuk berkipas. “Di sini memang panas, tapi tidak segerah waktu di kapal,” ketusnya. Pria berusia 59 tahun itu bernama Prasetyo. Dia hendak pulang ke Probolinggo melalui Surabaya. Ke Pontianak, Prasetyo ingin melihat anaknya yang sudah berkeluarga di sini. u Ke Halaman 27 kolom 1

Waspadai Diskriminasi Terselubung

PONTIANAK--Akademisi Universitas Tanjungpura, Markus Lukman, mengatakan tidak ada diskriminasi terhadap etnis tionghoa di Kalimantan Barat. Hal ini baik di bidang sosial, politik, ekonomi maupun budaya. Hak-hak warga tionghoa Kalbar justru sangat dikedepankan di segala bidang. Pernyataan ini disampaikan mengutip

u Ke Halaman 27 kolom 5

LASENAS vii Kalbar Kirim Dua Duta Pelajar

HOTEL DAN RESTORAN Gunakan Unggas Luar KEPALA Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalimantan Barat, Abdul Manaf Mustafa mengakui sejumlah hotel dan restoran di daerah ini masih memasukkan produk unggas dari luar provinsi. Namun, kata dia, masyarakat tidak perlu khawatir karena produk-produk unggas yang dibawa masuk oleh pengusaha tersebut aman. Manaf Mustafa Produk-produk itu sudah mendapatkan rekomendasi dari instansi terkait. “Sudah ada sertifikat halalnya. Dari segi kesehatan juga aman,” ujarnya. Hal ini sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 26 tahun 2008 tentang Pemasukan dan Pengeluaran Hewan/Ternak, BahanAsal Hewan/Ternak dan Hasil BahanAsal Hewan/Ternak di Provinsi Kalbar. Dalam pergub telah diatur bahwa setiap badan usaha atau perorangan yang melakukan kegiatan pemasukan hewan/ternak, bahan asal hewan/ternak dan atau hasil bahan asal hewan/ ternak harus memiliki rekomendasi pemasukan dari kepala dinas peternakan sesuai peraturan perundangan yang berlaku. Pemasukan antar provinsi atau antar-pulau juga disyaratkan antara lain untuk melampirkan surat keterangan kesehatan hewan/ternak yang ditandatangani oleh dokter hewan pemerintah yang berwenang, izin pengeluaran hewan/ ternak atau bahan asal hewan/ternak dari Dinas Peternakan Provinsi/Kabupaten/Kota Daerah Asal. u Ke Halaman 27 kolom 5

penelitian dari Universitas Indonesia yang dikemukakan saat diskusi Departemen Hukum dan HAM beberapa waktu lalu. “Saya cermati yang ada hanya ketidakpuasan terhadap ketidakpastian hukum,” ujarnya saat menjadi pembicara dalam Diskusi Rencana Peraturan Pemerintah tentang u Ke Halaman 27 kolom 1

PDIP-Golkar Berbagi Suara di Sungai Raya

DUA pelajar Kalimantan Barat akan dikirim pada Lasenas (Lawatan Sejarah Nasional) ke VII di Manado, 14-18 Agustus. Mereka itu adalah Agung Priasmoyo, Siswa Kelas X A dari SMA Taruna Bumi Khatulistiwa dan Roma Dear, Siswa Kelas X A dari SMA Negeri 1 Pontianak. Keduanya terpilih sebagai duta Kalimantan Barat karena dinilai telah memiliki pemahaman yang cukup baik dibidang sejarah daerah. Penilaian terhadap mereka dilakukan saat pelaksanaan Laseda (Lawatan Sejarah Daerah), 14-16 April lalu di Kabupaten Pontianak dan Kabupaten Sambas. Kegiatan yang digelar Balai Pelestarian Sejarah dan Nilai Tradisional Pontianak ini diikuti 45 orang pelajar SMA/SMK atau sederajat dan 5 orang guru sebagai pendamping. “Tujuan utama dari kegiatan ini adalah menanamkan pemahaman sejarah daerah kepada para gnerasi muda, khususnya pelajar. Melalui kunjungan ke tempat-tempat bersejarah, kami yakin cita-cita itu dapat tercapai,” kata Dra Lisyawati Nurcahyani MSi, Kepala Balai Pelestarian Sejarah dan Nilai Tradisional Pontianak. u Ke Halaman 27 kolom 1

Hendi/Pontianak Post

BERTAHAN: Penumpang KM Lawit setelah dievakuasi untuk sementara ditampung di Terminal Pelabuhan Pontianak.

Bearing/Pontianak Post

TERBAKAR: Kepulan asap tebal, kemarin sekitar pukul 14.00 WIB mewarnai langit Pontianak. Sedikitnya empat ruko berlantai tiga di belakang kawasan Pasar Mawar, ludes dilahap api.

Empat Ruko Kawasan Pasar Mawar Terbakar PONTIANAK--Empat ruko di Kawasan Pasar Mawar Jalan Wolter Monginsidi Pontianak terbakar, Sabtu (25/4). Dari empat ruko itu, tiga difungsikan sebagai gudang dan satu rumah. Sedangkan bagian atas ruko dijadikan sarang Walet. Api mulai melalap ruko sekitar pukul 13.45 WIB. Aktivitas pasar yang masih berlangsung sontak terhenti. Hanya hitungan menit, api sudah membesar dan membumbung tinggi. Tidak lama kemudian belasan mobil unit

SUNGAI RAYA-Komisi Pemilihan Umum Kubu Raya akhirnya menuntaskan pleno terbuka pemilu legislatif di KKR. Meskipun sempat molor dari jadwal ditetapkan, perhitungan Kecamatan Sungai Raya sukses dituntaskan. ”Kita terpaksa lembur dari Jumat malam hingga jelang Sabtu pagi menunggu perhitungan Dapil I Kecamatan Sungai Raya,” ungkap Asmil Ratna, anggota KPU Kubu Raya. Menurut dia, KPU sebetulnya berniat menyelesaikan Jumat kemarin. Akan tetapi ternyata yang ditunggu belum menuntaskan pekerjaan. Bahkan sempat sedikit terjadi kericuhan perhitungan di Ibukota Kubu Raya ini. ”Akan tetapi, alhamdulillah u Ke Halaman 27 kolom 5

Akselerasi Jalan Transkalimantan Terkendala Izin

mobil pemadam kebakaran tiba dilokasi. Aksi si jago merah tersebut juga menyita perhatian warga. Beberapa jalan blok pasar disesaki warga yang ingin menyaksikan kebakaran lebih dekat. Sebagian jalan Teuku Umar dan Merdeka macet. Hal itu menghambat mobil damkar yang hendak memadamkan api. Polisi yang mengatur lalulintas menutup beberapa jalan menuju Pasar Mawar. Namun, usaha itu tidak maksimal. Masyarakat masih saja ada yang menorobos blokade polisi. u Ke Halaman 27 kolom 5

Cornelis

PONTIANAK--Akselerasi pembangunan jalan transKalimantan terkendala izin pembebasan lahan di tingkat kementerian. “Pembebasan lahan untuk jalan itu berada di kawasan HPH (hak penguasaan hutan). Pemerintah daerah memerlukan membebaskan lahan sepanjang 16 kilometer,” ungkap Gubernur Kalbar Cornelis, Kamis (23/4) lalu. Ia mengatakan sebelum membangun jalan, pemerintah daerah mengajukan ke menteri kehutanan. Dikatakannya, jika izin pembebasan lahan di lokasi HPH keluar maka jalan trans-Kalimantan secepatnya dibangun. “Persoalan ini menjadi penghambat terbukanya akses hubungan darat Kalbar ke wilayah Kalimantan lainnya. u Ke Halaman 27 kolom 1

n Evergreen; Life Begins at 50

Sehari Bisa Lima Kali Mandi Menuai sehat diusia tua ternyata tak mudah. Jika ingin sehat diusia senja harus dipupuk sejak muda. Hal itupula yang dilakukan Frangky Song. Pria yang biasa disapa Suhu Frangky ini tetap sehat pada usia 64 tahun. Apa tips hidup sehat ala Suhu Frangky ini? URAY BUDIANTO Pontianak

”JIKA ingin sehat, ying dan yang manusia harus seimbang. Ying bisa diidentikan dengan gelap, lembut, air dan wanita. Sementara yang bisa diidentikan dengan matahari, terang, panas dan laki-laki,” ungkap Suhu Frangky kepada Pontianak Post. Menurutnya, bayi terlahir, dalam keadaan ying. Menjelang umur dua tahun, ying dan yang, mulai mengalami keseimbangan. Sehingga si bayi sudah bisa bicara, menangis dan berjalan.

Tips Sehat Ala Frangky Song

Frangky Song

Mengkonsumsi makanan sehat dan vitamin (terutama ginseng) Berhenti makanan berlemak, perbanyak sayur-sayuran dan buah-buahan. Istirahat cukup waktu Mandi 4-5 kali sehari Sejak usia 50 tahun berhenti merokok

Dari usia seperti itu, manusia membentuk tiga jenis sel. Yakni sel lembut, sel keras dan sel cair. Manusia akan sehat, kata Suhu Frangky, jika ketiga sel tersebut juga seimbang. Jika salah satu sel dominan, maka akan merusak sel lainnya. ”Makanya setiap manusia harus bisa menjaga agar sel-sel tersebut tidak rusak,” katanya. Agar sel tersebut tetap dalam keadaan sehat, lanjut Frangky, beberapa faktor juga harus diperhatikan. Pertama, menjaga pola makan. Rajin mengkonsumsi makanan yang sehat dan vitamin, lebih baik ginseng. Kemudian juga menjaga waktu istirahat yang disingkrongkan dengan pola kerja. ”Sangat merugikan, jika kita bekerja selama berpuluh-puluh tahun hanya untuk membiayai sakit diusia tua,” katanya. u Ke Halaman 27 Kolom 5


Perspektif

22

Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

Bambang Widodo Umar : Sosok dan Kiprahnya

Pelanggaran Pemilu adalah Urusan Polisi BAMBANG Widodo Umar adalah, seorang dosen di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) yang juga mengajar di Universitas Indonesia (UI) serta beberapa universitas di Jakarta. Ia mengatakan ada dua bentuk pelanggaran pemilihan umum (Pemilu), yaitu yang bersifat administrasi dan pidana. Yang administrasi diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), sedangkan yang pidana diserahkan kepada kepolisian. Kalau di pusat, persoalan tersebut diawasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), sedangkan di daerah oleh Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu). Misalnya, jika mengetahui ada money politics dan ”serangan fajar” maka segera laporkan pelanggaran tersebut kepada Bawaslu atau Panwaslu. Mereka akan mengevaluasinya, jika benar-benar terjadi tindak pidana maka mereka akan segera melaporkan kepada polisi. Polisi harus menerima laporan tersebut dan tidak bisa menolaknya karena polisi mempunyai fungsi penyidik dan penyidikan. Dengan waktu yang diberikan hanya sedikit yaitu 14 hari maka dia harus mampu menyelidiki bentuk-bentuk, bukti-bukti, saksi-saksi yang bisa dikumpulkan. Kemudian hasilnya diserahkan kepada jaksa. Jaksa memeriksa dalam tiga hari, jika ada yang harus diperbaiki maka akan dikembalikan dulu ke polisi. Setelah diperbaiki, maka polisi akan menyerahkan lagi ke jaksa lalu ke pengadilan kemudian diadili. Menurut Bambang Widodo Umar, tugas polisi untuk bagian ketertiban dan keamanan masyarakat di Pemilu adalah menjaga ketertiban di tempat pemungutan suara (TPS), agar teratur dan jangan sampai ada orang-orang yang menganggu. Pekerjaan-pekerjaan ketertiban itu berkaitan dengan kondisi sosial budaya di lingkungan masyarakat setempat. Dengan catatan dia harus netral. Berikut wawancara Jaleswari Pramodhawardani dengan Bambang Widodo Umar.

Saat ini kita sedang gegap gempita menyiapkan pemilihan presiden (Pilpres). Kita mengetahui kawan-kawan dari kepolisian telah menyiapkan pasukannya mengamankan Pilpres supaya aman dan damai. Apa saja persoalan dalam pengamanan Pemilu ini? Persoalan yang dihadapi kepolisian dalam konteks pengamanan pemilihan umum (Pemilu) baik dalam proses pelaksanaan Pemilu maupun reaksi dari masyarakat, terkait proses itu adalah terutama menyangkut tindak pidana maupun pelanggaran yang ada di dalam Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP). Namun hal itu sudah diadopsi atau dikutip di dalam Undang-Undang (UU) Pemilu Nomor 10 tahun 2008, di mana pada umumnya sifatnya pelanggaran. Dalam proses Pemilu banyak lembaga yang mengawasi, seperti Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), lalu apa persoalan yang ditangani oleh rekan-rekan dari kepolisian? Persoalannya lebih kepada pidana. Dalam hal ini ada dua persoalan, yaitu yang bersifat administrasi dan pidana. Yang administrasi diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), sedangkan yang pidana diserahkan kepada kepolisian. Kalau di pusat, persoalan tersebut diawasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), sedangkan di daerah oleh Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu). Jadi polisi konteksnya lebih banyak kepada pidana tapi sifatnya lebih kepada pelanggaran, bukan yang sifatnya mempunyai akibat-akibat kemanusiaan dramatis. Anda merupakan salah satu purnawirawan polisi dan tentu sangat paham dengan dunia Anda ketika masih bertugas. Sementara kami sebagai masyarakat sering melihat ada kesenjangan antara yang dikerjakan secara normatif dan kondisi riil di lapangan. Misalnya, kita melihat polisi seharusnya menjadi pengayom, pelindung bagi masyarakat, namun justru pelanggaran hukum dilakukan oleh kawan-kawan polisi. Bagaimana menurut Anda mengenai hal tersebut? Kalau kita mengamati kepolisian dari aspek ideologi sebenarnya polisi di Indonesia lebih banyak dibentuk oleh negara sebagai alat yang utama untuk melindungi negara, dalam arti proses pemerintahan. Dalam hal ini polisi bekerja terutama untuk pemerintah. Di dalam bekerja untuk pemerintah ini, polisi mempunyai simbol atau semboyan yang bernama pengayom, pelindung, dan sebagainya. Memang itu bagus dan suatu hal yang ideal, tetapi dengan sistem yang dibentuk kepolisian tadi maka simbol-simbol bagus itu

sulit diterapkan karena orientasi atau kepentingannya untuk pemerintah. Di sisi lain, ada juga pertentangan atau konflik yang terjadi antara masyarakat dan pemerintah. Nah kecenderungan keberpihakan polisi kepada pemerintah sangat tinggi dibandingkan ke masyarakat, karena dibentuk oleh pemerintah. Bagaimana seharusnya? Seharusnya independen, seimbang. Namun untuk membentuk seimbang juga tidak mudah bila pengawasannya juga tidak optimal. Di negara yang menganut sistem kepolisian (state police) maka pengawasan terhadap lembaga kepolisian, dalam arti aktifitasnya agar sesuai dengan tugas-tugas pokok seperti dalam UU, harus sangat ketat dan dilakukan oleh lembaga di luar pemerintahan. Apakahitusepertimasya-rakatsipilatau non government organization (NGO)? Semacam itu juga, tetapi lebih diberikan kewenangan regulasi. Di negara demokrasi atau negara yang sudah stabil bentuknya seperti yang disebut Komisi Kepolisian atau Police Commision atau Police Complaint atau Police Board. Apakah kalau di Indonesia seperti yang disebut Komisi Polisi Nasional (Kompolnas)? Istilahnya sudah ada tetapi fungsinya belum melekat, yaitu salah satunya adalah sebagai pengawas. Kompolnas hanya sebagai penasehat presiden dan menerima keluhan masyarakat kemudian disalurkan ke Kepolisian Republik Indonesia (Polri), tetapi dia tidak memiliki pekerjaan mengawasi polisi. Saya tertarik dengan yang Anda katakan tentang kelahiran polisi kita tadi. Jangan-jangan hal itu yang menentukan mindset mengenai polisi kita menjadi melayani pemerintah, bukan melayani masyarakat. Kesannya seperti itu. Bagaimana kalau di negara lain? Ada perbedaan. Misalnya, di Amerika Serikat (AS) dan Inggris memang lembaga kepolisian diangkat dari lembaga sosial, lembaga masyarakat, lembaga adat. Jadi prosesnya bottom up atau dari bawah ke atas. Betulkah? Polisi secara sederhana kalau di Indonesia semacam pecalang lalu itu dimodernisir. Artinya, sistemnya dikaitkan ke konteks sistem administrasi negara. Jadi ia tidak dilepaskan. Kita mengadopsi dari luar. Sistem dari luar digunakan oleh pemerintah di zaman kemerdekaan kemudian dibentuklah lembaga kepolisian. Orientasinya lebih ke arah civil law, bukan common law seperti di AS. Ini sangat berbeda sekali. Tetapi

keduanya tidak jelek. Tergantung dari kondisi sosial budaya masyarakatnya. Negara yang baru tumbuh seperti di Indonesia perlu ada polisi semacam ini. Dalam sistem civil law (yang dibentuk oleh pemerintah) dan sistem common law (yang tumbuh dari kelembagaan masyarakat), keduanya memerlukan kondisi sosial budaya yang berbeda. Tidak ada yang baik, tidak ada yang buruk. Semuanya baik, semuanya buruk. Tinggal konsep tersebut bagaimana diterapkan di suatu negara sesuai dengan kebutuhan komponen dari organisasi kepolisian itu, baik posisinya, mekanismenya, maupun manajemennya. Common law juga demikian. Sekarang kita sudah menganut model polisi negara. Hanya saja dalam syarat-syarat untuk polisi negara seperti pengawasan terhadap implementasi tugas-tugas kepolisian di Indonesia masih sangat lemah. Hanya mengandalkan kelembagaan negara yang mengawasi. Sedangkan kelembagaan sosial di luar kelembagaan negara yang istilahnya tadi Komisi Kepolisian ternyata memiliki fungsi berbeda karena berada di luar pemerintahan. Dengan dasar regulasi (UU) lembaga ini seharusnya mempunyai wewenang mengawasi termasuk di dalamnya wewenang untuk menginvestigasi terhadap petugaspetugas polisi, pejabat polisi yang menyim-pang dari pelaksanaan tugasnya. Kalau dalam konteks yang Anda bicarakan, apa kira-kira lembaga yang perlu dibentuk untuk pengawasan terhadap kepolisian? Nah, ini bisa dimodifikasi dari yang sudah ada. Kompolnas sebaiknya dikeluarkan dari kelembagaan negara. Jadi dia benar-benar ada di luar struktur dan jangan diisi oleh pejabat negara. Sekarang ini Kompolnas diisi oleh menteri dalam negeri, menteri hukum dan hak asasi manusia (HAM), dan lain-lain. Juga berikan wewenang untuk menginvestigasi pejabat maupun petugas polisi yang menyimpang dari pelaksanaan tugas, menyimpang dari program-program yang sudah ditentukan oleh mereka sendiri. Apakah fungsi itu tidak ada dalam Kompolnas sekarang? Tidak ada, sekarang ini Kompolnas hanya sebagai penasihat presiden dan menerima keluhan saja. Jadi tindak lanjut sepenuhnya ada di tangan polisi? Masukan sebagai pengemba-ngan tergantung dari presiden, misalnya apakah mau ditambahi peralatan ataupun personil. Selama10tahunreformasi,kalaudalam tentara ada ukurannya misalnya tentara keluar dari bisnis. Apakah untuk kepolisian ada ukurannya? Apa saja perkembangan polisi yang mengarah positif? Yang utama sebetulnya independensi. Ia tidak memihak. Itu ukuran utama bagi kepolisian. Kemudian ia lebih profesional dan mandiri dalam rangka mengimplementasikan kewenangan di dalam penyelidikan maupun penyidikan. Jadi dia tidak hanya tergantung kepada sekadar informasi tetapi melakukan scientific investigation, meng-

gunakan ilmu dan teknologi investigasi. Tidak hanya informasi dari A, B. Dari kacamata masyarakat, tingkat kepercayaannya bisa diukur menjadi lebih meningkat. Kalau ketiga standar besar ini belum bisa dicapai, sulit dikatakan sebagai polisi yang sudah masuk ke polisi sipil. Saat ini kecenderungannya masih polisi negara yang sifatnya hanya untuk kepentingan pemerintah. Ketika polisi dipisahkan dari lembaga induknya, yaitu Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI), banyak pengamat militer sering mengatakan pembagian tugas antara polisi dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) kadangkadang masih di wilayah abu-abu atau tumpang tindih. Juga ada kesan rekanrekan di kepolisian tidak percaya diri sehingga terkesan tersub-ordinasi atau mengsub-ordinasi. Bagaimana Anda melihat posisi polisi di sini? Sebetulnya setelah keluar dari ABRI, ada juga semangat di kepolisian ingin mengembangkan kemandirian atau profesionalitasnya. Namun polisi masih terikat dalam satu sistem atau struktur pemerintahan sehingga tidak bisa secara ’sendiri’ atau dengan departemen lain ke luar dari sistem itu. Saya melihat sistem di negeri kita masih menganut ”distribution of power” bukan ”separation of power” sehingga itu menjadikan polisi betul terikat kepada peme-rintahan. Kalau dilihat dari aspek perubahan ke dalam menyangkut organisasi, manajemen, pendidikan, masih diwarnai model-model militer. Misalnya, manajemen polisi masih manajemen militer yaitu ada manajemen operasional polisi, operasi khusus kepolisian, dan operasi rutin. Itu semua tipe-tipe militer. Nampaknya itu terkait konteks penanaman yang sangat kuat selama 30 tahun lebih bergabung dengan ABRI se-hingga mereka lebih bangga dengan yang berbau militer. Apalagi kalau kita lihat penampilan mereka dengan baju dan berbagai emblem seperti terjun dan selam yang sebetulnya tidak menunjukkan ciri kepolisian. Kalau ciri kepolisian lebih mengandalkan intelektual, yaitu brain bukan physically. Perubahan culture ini di kepolisian belum mendasar. Saya setuju dengan Anda bahwa pe-

rubahan culture merupakan hal yang sulit, tapi perubahan struktur juga bukan hal yang mudah. Menurut Anda, bagaimana polisi yang ideal ke depan? Itu tadi masih tergantung pada sistem pemerintahan kita.Ada dua belahan fungsi kepolisian di Indonesia. Satu, fungsi sebagai penegak hukum, saklek terhadap hukum, tidak boleh bermain-main dengan hukum. Di sisi lain, dia mengemban fungsi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang memerlukan kreativitas seorang polisi di dalam konteks kerjanya sehari-hari. Ini berbeda filosofisnya. Pada posisi sebagai penegak hukum, komunitas polisi lebih dekat kepada komunitas yudisial seperti jaksa agung, menteri hukum dan HAM, MahkamahAgung (MA). Di negara lain ini komunitas tersebut disatukan ke sana. Sedangkan Kamtibmas bisa dikaitkan dengan sistem pemerintahan kita yaitu di departemen, bisa Departemen Dalam Negeri atau lainnya. Jadi ada dua fungsi yang berbeda yang seharusnya dikaji ulang dalam kontek sistem kepolisian negara. Sebetulnya tidak ada juga masalah terhadap hal asalkan pengawasan terhadap implementasi pekerjaan polisi harus kuat karena power polisi juga tinggi. Berkaitan de-ngan fungsi sipil dalam departemen tadi, perlu dikordinasikan dengan fungsi departemen lain. Di setiap departemen ada polisi seperti polisi bea cukai, polisi badan POM, dan semuanya harus diintegrasikan. Di Indonesia saat ini masih berjalan sendiri-sendiri dan dengan berbagai komando. Tentunya ini tidak efektif dan tidak optimal untuk menanggulangi keamanan dalam negeri. Dalam konteks Pemilu yang kita tahu banyak permasalahannya, apa saja persoalan-persoalan Pemilu yang bisa masyarakat laporkan kepada polisi? PintumasukpenangananmasalahpelanggaranPemilumelaluiBawasluatauPanwaslu. Apa contoh pelanggarannya? Misalnya, jika mengetahui ada money politics dan ”serangan fajar” maka segera laporkan pelanggaran tersebut kepada Bawaslu atau Panwaslu. Mereka akan mengevaluasinya, jika benar-benar terjadi tindak pidana maka mereka akan segera melaporkan kepada polisi. Polisi harus menerima laporan tersebut dan tidak bisa menolaknya karena polisi mempunyai fungsi penyelidikan dan penyidikan. Dengan waktu yang diberikan hanya sedikit yaitu 14 hari maka dia harus mampu menyelidiki bentuk-bentuk, bukti-bukti, saksi-saksi yang bisa dikumpulkan. Kemudian hasilnya diserahkan kepada jaksa. Jaksa memeriksa dalam tiga hari, jika ada yang harus diperbaiki maka akan dikembalikan dulu ke polisi. Setelah diperbaiki maka polisi akan menyerahkan lagi ke jaksa lalu ke pengadilan kemudian diadili. Lalu, bagaimana tugas polisi untuk bagian ketertiban dan keamanan masyarakat di Pemilu? Kalau untuk Pemilu, tugas polisi lebih di luar dari peristiwa seper-ti men-

jaga ketertiban di tempat pemungutan suara (TPS) agar teratur dan jangan sampai ada orang-orang yang menganggu. Pekerjaan-pekerjaan ketertiban itu berkaitan dengan kondisi sosial budaya di lingkungan masyarakat setempat. Dengan catatan dia harus netral. Anda sebagai purnawirawan polisi dan setelah pensiun memposisikan diri sebagai pengkritik paling kritis tentang polisi. Saat ini pengkritik selalu dilabeli sebuah kebencian padahal tidak begitu, karena kecintaan kita pada polisi justru membuat kita ingin polisi menjadi profesional. Jadi kita harus menunjukkan yang positif dan negatif dari polisi. Mengapa pilihan itu yang Anda ambil? Ini jujur. Saya dulu polisi dan dari dulu sudah dikritik juga. Ketika itu saya merasakan sulit sekali untuk baik. Di internal polisi ba-nyak juga pejabat atau polisi yang tidak senang dengan keadaan yang terjadi di dalam, artinya banyak penyimpangan terkait job analy sis atau fungsi yang dia tidak setuju. Namun koreksi dari dalam sangat sulit sekali. Dari situlah saya berniat mungkin kalau sudah tidak menjadi polisi saya akan mencoba untuk mengingatkan kepolisian. Mungkin karena sudah tahu kemudian saya bisa masuk sekolah di sebuah perguruan tinggi dan itu merusak doktrin-doktrin yang ada dalam kepala saya. Ternyata banyak konsep dan sistem di kepolisian yang bekerja secara doktriner, secara ideologis dan itu tidak bisa dibantah. Apakah memang itu sulit diubah? Kalau sudah ditetapkan dari atas misalnya A maka akan terus A. Contohnya, petunjuk pelaksana-an (Juklak) dan petunjuk teknis (Juknis) itu dibuat hanya atas impian atau ilusi di belakang meja, tidak diteliti melalui survei langsung yang dibuat. Tentu itu tidak benar karena setiap wilayah berbeda-beda kondisinya. Jadi mengapa itu tidak diterjemahkan dengan sebaik-baiknya karena polisi lebih konteks ke masyarakat. Karena itu saya berniat untuk membuat polisi lebih baik. Apakah Anda menghadapi banyak resistensi? Ya banyak, mungkin karena belum paham dan belum sama pemikirannya. Kalau menurut Anda sebagai orang dalam dan sekarang di luar mengkritisi ke dalam, apa hal yang paling krusial ha-rus diubah dalam kepolisian? Culturenya. Di dalam sudah ada culture militeristik dan culture di luar polisi juga memberikan pengaruh, yaitu budaya feodalistik masih kuat juga dalam masyarakat kita. Inilah dua hal yang mendasar yang harus ada perubahan radikal. Bagaimana Anda memimpikan polisi kita di masa depan? Polisi yang independen untuk pemerintah dan masyarakat. Dengan catatan, orientasi bekerja polisi pada hukum bukan pada orang.**

Pleno Rekapitulasi Suara di Sanggau Tuntas SANGGAU–Perjalanan panjang penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten Sanggau berakhir kemarin, Sabtu (25/4) sekitar pukul 01.00 WIB. Sidang Pleno Rekapitulasi perolehan suara peserta Pemilu berakhir dalam suasana sejuk dan penuh senyum. Tidak ada perdebatan keras atau adu urat leher. Yang ada hanya jabat tangan dan antar partai, pihak penyelenggara serta pihak keamanan. Rekapitulasi perolehan suara dari 15 Kecamatan di Kota Sanggau memang sempat tersendat-sendat. Banyak permasalahan yang memakan waktu dan pikiran semua komponen terkait, terutama pihak penyelenggara Pemilu yaitu KPUD. Bahkan pada saat-saat terakhir, Ketua KPUD Sanggau, Mugiono Pramono sempat dilaporkan sekitar 20

partai ke kepolisian. Ia dianggap telah melarikan surat suara tanpa sepengetahuan para pemimpin partai. Kasus ini terjadi sewaktu terdapat indikasi penggelembungan suara di wilayah Meliau yang mencapai sekitar 1666 suara. Oleh KPUD Sanggau melalui PPK Meliau, surat suara tersebut kemudian dibawa kembali ke Kecamatan untuk dilakukan pemberkasan ulang. Hal inilah yang kemudian dimanfaatkan oleh sejumlah tokoh partai politik. Kamis (23/4) malam mereka beramai-ramai melaporkan Ketua KPUD ke Polres Sanggau dengan tuduhan telah melarikan surat suara tanpa sepengetahuan mereka. Namun apa mau dikata. Meski sudah berstatus terlapor, Mugiono dan

empat orang timnya tidak terpengaruh dan terus mengerjakan tugasnya tanpa meributkan laporan tersebut. Alhasil, seluruh surat suara yang dianggap bermasalah di Kecamatan Meliau selesai dihitung. Jumat (24/4) malam, seluruh BA PPK Meliau selesai diplenokan tanpa menemui permasalahan berarti. Malam itu juga pleno dilanjutkan dengan pembacaan BA PPK Kapuas, sebagai PPK terakhir. Pleno ini berakhir keesokan harinya, sekitar pukul 01.00 WIB. Wajah kecewa dan lelah memang tampak dari beberapa saksi partai yang perolehan suaranya tidak sesuai dengan target. Namun suasana seketika mencair dan nuansa demokratis tampak menyelubungi Aula Hotel Pantai Mutiara dini hari itu. (as)


Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

PINYUH

23

Dewan Musti Pro Aktif Sikapi APBD Gate Indikasi Gelembungkan Anggaran MEMPAWAH- Hasil otak atik awal dari Keputusan Bupati No I tahun 2009 tentang penjabaran APBD Kabupaten Pontianak tahun 2009, ada indikasi terjadi nya APBD Gate 2009. Oleh karena itu, anggota dewan periode 2004-2009 yang masih utuh termasuk mereka yang diangkat dari proses PAW mustilah lebih pro aktif. Persoalannya, proses awal sejak draf Raperda hingga menjadi Perda, memang sudah dibahas oleh gabungan panitia anggaran eksekutif-legislatif. Bahkan, proses pembahasan juga sempat molor dan tertunda, lantaran draf awal yang diajukan Pemkab khusus DAU Rp 212 miliar. Akhirnya kembali direvisi menjadi Rp 185 miliar. Dampak dari penggunaan angka nominal dibawah

standar untuk ukuran kabupaten induk itu membuat banyak program dinas dan dewan dipangkas habis. Lihat saja sampai April 2009 ini, semua dinas tidak mampu melaksanakan program yang ada. Itu disebabkan karena tidak adanya dana rutin maupun operasional. Dampak krusial, semua langganan Koran ikut terpangkas habis. Tapi, jika kita mamang mau jujur, cobalah dewan buka halaman demi halaman dari buku pintar yang diterbitkan pihak Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD) tergambar alokasi dana sebesar Rp 26.606.597.330. Menurut mantan Ketua Komisi B dan anggota panitia anggaran, HM Husni Thamrien 2004-2009, coba teliti item-atem pengeluaran dari pos PPKAD. Maka, semua mata

akan terbelalak dan berkata, wah. Luar bisa. Mulai dari kebutuhan dan keperluan harian hingga bulanan pegawai terakomodir semua. Mulai penjaga malam, uang lebur, belanja pegawai, uang tambahan dan masih banyak lainnya. Bahkan, yang menarik untuk diteliti, kode rekening yang sama juga terjadi pengulangan. Termasuk biaya untuk minum, dan makan pegawai semuanya disediakan. Sementara untuk dinas yang lain, terpangkas habis. “Tentunya sedikit banyak memahami hal itu. Makanya, dewan musti lebih pro aktif untuk meneliti, apakah ada indikasi penggelembungan anggaran dari hasil yang disepakati saat ketuk palu. Jika dibiarkan tidak mustahil akan berdampak kasus muncul APBD Gate 2009,� saran HM Husni Thamrien menjawab Pontianak Post di kediamannya kemarin. (ham)

PANEN LELE: Bupati Ria Norsan ketika melihat keramba lele yang dikembangkan warga. Jenis ikan ini jika pengembangannya benar, akan menghasilkan keuntungan bagi petani. HAMDAN ABUBAKAR/ PONTIANAK POST

Fraksi PKPB Tak Sisakan Satu Wakilpun MEMPAWAH- Pemilu legislatif 2009 memang memberikan dampak dan bekas penasaran bagi parpol yang memiliki perwakilannya duduk di DPRD Kabupaten Pontianak periode 2004-2009. Begitu menyakitkan memang, jika merujuk dari hasil pleno KPU Kabupaten Pontianak yang sudah diketahui khalayak ramai. Ada paprol yang semula begitu

dominan menjadi satu fraksi berguguran hingga tak menyisakan satupun wakilnya untuk duduk periode 2009-2014. Jika dilihat betapa dominannya Golkar dengan 11 kursi kini susut 40 persen menjadi 6 kursi saja. Halnya dengan PDIP yang semula bercokol diurut dua dengan 8 kursi berkurang menjadi 5 kursi. PPP yang semula 7 kini tinggal 5 kursi.

Peningkatan tajam dialami Partai Demokrat yang semula bergabung dalam fraksi ADPD dengan satu kursi tiba-tiba melejit menjadi 4 kursi. Bagaimana pula Fraksi PKB yang semula 4 kursi kini tinggal satu kursi. Yang hilang justru Fraksi PKPB semula 4 kursi periode kedepan tak satupun wakilnya yang ikut menjadi dewan.(ham)


sambas

24

Pontianak Post

Partisipasi Pemilih di Pilpres Harus Meningkat

terigas

Ceramah di LP KEGIATAN dakwah sudah menjadi bagian dari kehidupannya. Disela-sela kesibukannya memberikan pencerahan kepada masyarakat di sejumlah desa, ia kini juga fokus melakukan pembinaan kepada penghuni lembaga pemasyarakatan di Sambas. “Sudah sebulan ini Saya rutin mengadakan pengajian di LP,” ujar Suadeoni SPdI, kepada Pontianak Post kemarin, di Sambas. Menurutnya berdakwah di lembaga peSuadeoni masyarakatan tersebut selain panggilan hati, juga merupakan amanah yang diberikan oleh Departemen Agama Kabupaten Sambas melalui program penyuluh yang digulirkan saban tahun. “Ya, akhirnya menjadi padu. Sesuai jadwal, Saya selalu mengusahakan dapat bertatap muka dengan saudara Kita di LP,” ungkap Doni. Doni mengaku meski kurang lebih sebulan memberi pengajian di LP, ternyata cukup banyak masukan didapat. Terutama curhat yang disampaikan oleh para narapidana kepadanya atas kekhilafan yang telah diperbuat. “Kepada mereka selalu Saya katakan bahwa pintu taubat dari Allah SWT kepada hamba-Nya yang tulus sangat terbuka lebar. Jadi, tidak ada isitilah terlambat kalau ingin kembali ke jalan yang benar,” paparnya. (mur)

tilik

Kontes Burung Bekicau KONTES burung bekicau akan digelar hari ini, Minggu (26/4), di lapangan gayung bersambut Makrampai, Tebas. Menurut Ketua Panitia H Zakaria didampingi Sekretaris Ferdinan SE, dari Klub Kicau Mania Tebas selaku penyelenggara, peserta yang mengikuti kontes tersebut bukan hanya dari Kabupaten Sambas, melainkan juga Kota Singkawang dan Kabupaten Bengkayang. “Sejumlah penggemar burung ini sudah memastikan untuk hadir,” ujarnya kepada koran ini kemarin, di Tebas. Menurut Zakaria kontes yang dilaksanakan tersebut bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan menumbuhkembangkan kecintaan terhadap fauna asli Indonesia. “Karena dengan lingkungan yang memadailah aneka fauna bakal berkembang biak. Makahanya mesti selalu dipelihara,” imbuh Ferdinan. Ada empat kelas yang dikonteskan dalam acara ini, tukasnya melanjutkan pembicaraan. Diantaranya limau madu, limau siam, limau bali, dan limau calung. Sedangan jenis burung yang tampil yaitu; murai batu, cucak hijau, kenari, cucak jenggot, cucak ruwo, dan beberapa jenis lainnya. “Bagi masyarakat yang berminat dipersilakan untuk menyaksikan,” ungkapnya. (mur)

DIJUAL KAVLING TANAH 1. Desa Dalam Kaum Sambas (600 meter dari Kantor Imigrasi Sambas) 2. Gang Usaha Baru Desa Lumbang Sambas Dijual tunai dan kredit 3 s/d 5 tahun Kredit tanpa uang muka, Angsuran mulai Rp 350.000,- per bulan Hub: Tan Abdul Malik

HP. 0856 5442 8275 alat Vital GELAR Pengobatan Hj. Ma irOt Ditangani Langsung Cucu Asli MAK IROT - MBA AJIS

Mengatasi Pria & Wanita

PRIA : • Menambah ukuran Alat Vital, Besar Panjang • Kuat, Keras, Tahan Lama • Impoten Total Normal Kembali • Lemah Syawat (Ejakulasi Dini) • Kencing Manis • Mani Encer WANITA : • Mengencangkan menambah besar MaHar Payudara rp. 350.000 • Mengobati Mandul, Takpunya Keturunan • Penglaris Pastikan Anda berobat pada Ahlinya TANPA EFEK SAMPING, Permanen, Semua Agama, Usia, Bukan Bahaya Kimia. Menggunakan Ramuan TRADISIONAL disertai Penerapian yang unik dan ditambah DOA.

MELAYANI PASANG SUSUK PUTAR GILING Hubungi : HOTEL JERUJU BARU Jl. Kom Yos Sudarso Gg jambu mente No 1 B Depan Hotel Jeruju

HP. 081345616640, 081345642992 0561 7182194

Jam: 08.00 WIB s/d 21.00 WIB (Malam) Bisa dibuktikan di tempat

Minggu 26 April 2009

MURSALIN/PONTIANAK POST

KARTINI TANGGUH: Wakil Bupati Sambas saat melepas karnaval dalam rangka Hari Kartini, beberapa hari lalu. Kartini yang tangguh diharapkan menjadi cikal bakal kemajuan Kabupaten Sambas kedepan.

Intensifkan Pembinaan Moral Remaja SAMBAS-Pergaulan remaja yang semakin bebas belakangan ini, menurut Awang Isman, aktivis remaja masjid di Sempalai, mesti menjadi perhatian semua pihak. “Jangan sampai menelan mentah perkembangan globalisasi yang kian tak terbendung, akhirnya mereka terjerumus dalam kehancuran,” ungkapnya kepada Pontianak Post kemarin, di Sambas. Salah satu yang paling memprihatinkan, kata Awang, yaitu pengaruh pornografi. “Mudahnya saat ini untuk mengakses internet yang menyediakan berbagai informasi dan gambar serta video, tak jarang anak yang usianya masih dibawah umur dengan mudah memiliki berbagai hal yang berbau porno tersebut. Padahal mental yang dimilikinya sangat

rapuh,” tandasnya. Imbasnya dari segala kemudahan dan kebebasan yang tak terkontrol, tukas Awang, akhirnya mencuatnya berbagai kasus negatif yang melibatkan remaja. Misalnya begadang sampai larut malam hingga mengarah ke perbuatan maksiat-yang beberapa pekan terakhir aktif dirazia, pemerkosaan, pelecehan seksual, dan segala macam. “Makanya Kami melalui lembaga remaja masjid gencar menempa mental pemuda terkait permasalahan seperti ini,” tandasnya. Penegasan senada juga diutarakan Sadikin, dari Lembagan Insan Cerdas Kabupten Sambas. Melihat fenomena pergaulan remaja yang kian memperihatinkan serta kondisinya hampir merata di seluruh wilayah di daerah ini,

katanya, maka tidak bisa tidak penyikapannya harus dimulai dari pembenahan sistem. “Pemerintah wajib untuk turun tangan disini menyikapinya,” ujarnya. Melalui kemampuan yang dimiliki Pemkab, baik dari aspek organisasi maupun finansial, Sadikin berkeyakinan pembinaan terhadap generasi muda dapat dilakukan secara sistematis. Walaupun memerlukan energi yang besar mengingat kasusnya sudah sistemik, katanya, agenda ini menjadi penting sebagai suatu investasi dimasa mendatang. “Bayangkan bagaimana nasib daerah ini kalau anak mudanya mengalami kerapuhan. Makanya sebelum terlalu terlambat, upaya antisipasi berbagai hal negatif mesti segera dilaksanakan,” tuturnya.(mur)

SAMBAS-Bila pada Pemilu Legislatif kemarin partisipasi pemilih di Kabupaten Sambas tak sampai tujuhpuluh persen, untuk pemilihan Presiden yang digelar Juli nanti diharapkan keikutsertaan warga meningkat. “Pokoknya mesti sebanyak mungkin yang menggunakan hak suaranya. Kalau bisa 99 persen, mengapa tidak?” ujar Herman, dari Forum Pemantau Pembangunan Daerah, dalam pernyataan tertulisnya kepada Pontianak Post kemarin, di Sambas. Menurutnya angka partisipasi pending dalam setiap perhelatan demokrasi mengingat ia menjadi salah satu tolok ukur legitimasi suatu kepemimpinan. Sebab dalam sistem yang dibangun sekarang di negara ini, kata Herman, kekuasaan legislatif maupun eksekutif sepenuhnya datang dari rakyat secara langsung. Makannya bisa dibayangkan, imbuh Herman, jika seandainya hampir separuh dari masyarakat yang enggan datang ke TPS untuk mengikuti kegiatan Pemilu. Kalau memang itu sebagai wujud ketidakpedulian mereka secara sadar, berarti persentase legitimasi suatu kepemimpinan menjadi sangat riskan. Herman mengaku berkeyakinan, besarnya persentase warga yang tak menggunakan hak pilihnya-di Kabupaten Sambas untuk Pileg 2009 mencapai di atas 30 persen-lebih disebabkan faktor teknis. Bukan men-

jadi suatu kesadaran yang sengaja dilakukan oleh masyarakat untuk tidak peduli. “Misalnya ada yang namanya terdaftar di DPT namun tak mendapat undangan memilih, ya, akhirnya memutuskan untuk tidak datang. Inikan salah satu kasus yang menjadi penyebabnya,” paparnya. Belum lagi yang juga memprihatinkan, kata Herman, banyak masyarakat yang secara persyaratan mestinya sudah memenuhi sebagai pemilih namun namanya tak masuk di daftar pemilih. Persoalan ini hendaknya diantisipasi sedemikian rupa oleh pelaksana Pemilu agar tidak ada satupun warga yang hak pilihnya terlewatkan dalam sebuah proses demokrasi. “Nah, disinilah betapa sangat pentingnya sosialisasi dilakukan disetiap perhelatan demokrasi,” im­buh Herman menambahkan. Masyarakat hendaknya benar-benar dikondisikan agar mereka menjadi tergelitik untuk menyadari bahwa betapa suara yang dimilikinya memiliki arti penting dalam menentukan maju mundurnya pem­ bangunan yang bermuara pada nasib rakyat lima tahun kedepan. “Kalau setiap orang mengetahui itu dan merasa berkepentingan langsung, pastilah mereka berbondongbondong. Contohnya BLT, tanpa disuruh-suruh warga datang sendiri walau dalam kondisi apapun,” tuturnya meyakinkan.(mur)

Prioritaskan Pengangkatan Sekdes Berprestasi SAMBAS-Program pengangkatan Sekretaris Desa menjadi pegawai negeri sipil, menurut Atang Abdullah, dari Forum Anak Daerah, hendaknya dilaksanakan oleh Pemkab dengan serius. “Kepada Sekdes yang mampu mengangkat desanya menjadi lebih baik dan kiprahnya dirasakan masyarakat secara luas, mestinya menjadi prioritas,” ujarnya kepada Pontianak Post kemarin, di Sambas. Karena setahu Atang, hingga

kini masih banyak Sekdes di Kabupaten Sambas yang menunggu untuk dilantik sebagai PNS sesuai kebijakan tersebut. Mereka tertunda pengangkatannya lantaran terbentur pada sejumlah persyaratan yang telah digariskan oleh Pemerintah Pusat.Penggagas Forum Anak Daerah berkeyakinan bahwa tim di Pemkab Sambas pada dasarnya sudah mengetahui betul tentang sepak terjang masing-masing Sekdes yang ada di daerah ini. “Pesan ini Kami

ingatkan jika seandainya nanti pengangkatan jumlahnya terbatas. Nah, dari proses antrian inilah selektifitas tersebut dimaksudkan,” ungkap Atang meyakinkan. Standarisasi ini penting, imbuh Atang, sebagai wujud stimulan atau dorongan kepada masing-masing desa agar melaksanakan fungsinya dengan maksimal. Jika ingin dinilai baik, ungkapnya, maka seluruh pe­rangkat desa mestinya berbuat semaksimal mungkin dalam rang-

ka memajukan desa mereka ma­ sing-masing.Atang juga berharap agenda perharian terhadap Sekdes yang telah dilaksanakan pemerintah sekarang ini dapat terus berlanjut. Kebijakan tersebut, ungkapnya, mesti selalu ada oleh siapapun yang tampil me­ngendalikan pemerintahan di negeri ini. “Jangan sampai ganti peme­rintahan akan ganti juga kebijakan. Hal tersebut sangat tidak baik dalam pengembangan desa yang menjadi ujung tombak pembangu-

nan,” paparnya. Perhatian terhadap desa kedepan, ungkap Atang, hendaknya tidak hanya pengangkatan Sekdes menjadi PNS, melainkan juga pe­ ningkatan kesejahteraan kepala desa serta pe­­­rangkat pendukung lainnya. Termasuklah alokasi anggaran untuk pemerintah desa, tukasnya, mesti diberikan porsi yang besar mengingat yang mereka lakukan bersentuhan dengan masyarakat secara langsung.(mur)


Pontianak Post

Kitab

Minggu 26 April 2009

Tinggalkan Yang Lama Songsong Yang Baru Oleh : Pjl Dede Godjali ”Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.”(II Kor.5:17).

TAHUN ini, yang dipengaruhi oleh banyak hal yang bersifat global (diantaranya pemanasan global; krisis ekonomi global), akan segera berlalu. Banyak orang me­nyongsong tahun yang baru dengan beragam sikap. Ada pihak yang optimis, yang lain cenderung pesimis; sebagian besar mungkin tidak memusingkan tahun lama atau tahun baru (karena hidupnya ya tetap saja begitu). Entah sikap apapun yang muncul, hal pasti kita semua akan meninggalkan (tahun) yang lama dan menyongsong (tahun) yang baru. Dari sisi iman kerohanian; secara pribadi atau kelembagaan, empat hal berikut menarik untuk diperhatikan. Tentu saja diluar yang tercatat di bawah ini, masih banyak hal yang membutuhkan perhatian kita bersama. Pertama, tinggalkan jalur lambat untuk beralih ke jalur (yang lebih) cepat. Penduduk (di perkotaan) Jepang berbeda dengan warga Jepara, Jawa Tengah. Warga Tokyo melangkah relatif cepat (padahal bukan atlet jalan cepat lho); Pa Dibyo lenggang kangkung menuju tempatnya bekerja. Jepang, negara maju yang mencoba terus untuk berkembang; Jepara, kota di negara berkembang yang mencoba terus untuk maju. Paulus menyatakan kepada Timotius, anak rohaninya: ”Perhatikanlah semuanya itu, hiduplah di dalamnya supaya kemajuanmu nyata kepada semua orang.” (I Tim.4:15). Paulus ingin agar Timotius, seorang pemberita Injil yang masih muda, bisa lebih cepat maju. Kemajuan (atau kemandekan) seseorang dapat dilihat oleh banyak orang (terlebih di sekitar kita tidak sedikit umat Tuhan yang menyukai profesi sebagai pengamat, pemerhati). Untuk lebih cepat maju suka tidak suka kita mesti meninggalkan jalur lambat dan berada di jalur cepat. Gideon termasuk insan yang melaju di jalur cepat. Perhatikan catatan berikut ini: ”Ketika Gideon sampai ke sungai Yordan, menyeberanglah ia dan ketiga ratus orang yang bersama-sama dengan dia, meskipun masih lelah, namun mengejar juga.”(Hak.8:4). Lelah (lesu, cape) biasanya menjadi alasan yang tepat untuk beristirahat. Dengan duduk santai sambil ngobrol hal-hal ringan mereka melepas lelah. Jarang terdengar, dengan mengejar musuh (mengejar target produksi; mengejar sasaran penjualan) orang-orang melepas lelah. Faktanya, target penjualan yang tercapai membuat lelah yang kita rasakan (segera) terlepas. Zaman sekarang banyak umat Tuhan memakai nama Gideon, sejatinya tidak memiliki semangat Gideon. Yusuf beroleh petunjuk melalui mimpi: ”Bangunlah, ambillah Anak itu serta ibu-Nya, larilah ke Mesir dan tinggallah di sana sampai Aku berfirman kepadamu, karena Herodes akan mencari Anak itu untuk membunuh Dia.”(Mat.2:13). Maka Yusuf pun bangunlah, diambilnya anak itu serta ibu-Nya malam itu juga, lalu menyingkir ke Mesir.” (Mat.2:14). Untuk keselamatan Yesus, malam itu juga (rasanya tanpa persiapan yang memadai) mereka meninggalkan Betlehem menuju Mesir. Perjalanan keluar negri, dilakukan malam hari, oleh (hanya) sepasang suamiistri, sungguh sangat sepi. Untuk keselamatan seorang bayi, mereka menempuh perjalanan berhari-hari (mungkin saja belasan hari). Maria, sang istri, mengerti, bahwa itu bukan kehendak sang suami, tapi petunjuk Ilahi. Hari gini, tidak sedikit kaum hawa bernama Maria, yang kesukaannya bersenang-senang, bersukaria. Banyak Maria di zaman modern menggunakan kultur oknum pangreh praja: kalau bisa diperlambat, buat apa dibikin cepat. Kita dapat membayangkan, bila ada seorang bernama Yoshiko Mori yang menjadi pengikut Kristus, saat lahir baru berganti nama menjadi Yoshiko Mary (Maria): kerjanya cepat, jalannya juga cepat, banyak urusan diselesaikan dengan cepat. Mari kita ganti jalur (bukan sekedar ganti nama): tinggalkan yang lambat, nikmati yang cepat.(bersambung)

25

Yesus Bangkit, Mengapa Makan Ikan Goreng di Depan Muridnya? Oleh: Fr Stepanus Ilwan, CP “… Mesias harus menderita dan bangkit dari antara orang mati pada hari yang ketiga.” (Luk 24:46)

YESUS sesudah kebangkitanNya beberapakali menampakkan diriNya kepada para murid. Penampakkan merupakan bukti nyata dari kebangkitan Yesus. Lukas menceritakan bahwa ketika para murid berbincang-bincang tentangNya, Yesus tiba-tiba hadir di tengah mereka dengan mengucapkan salam “damai sejahtera bagi kamu.” Yesus yang bangkit adalah Yesus yang membawa perdamaian bagi manusia. kehadiranNya bukan untuk balas dendam atas kematianNya yang tra-

Oleh : IB Heri J Ekenamcena dharmatha kartavyo bhutimicchata, ekenamcena kama artha ekamamcam vivirddhayet (Sarasamuscaya sloka 262). Artinya: Beginilah hakekatnya ada tiga cara membagi harta kekayaan (hasil usaha itu), yang satu bagian guna biaya mencapai dharma, bagian yang kedua adalah biaya untuk memenuhi kama, bagian yang ketiga untuk melakukan kegiatan usaha dalam bidang harta, ekonomi, agar berkembang kembali, demikian hakekatnya maka dibagi tiga, oleh orang yang ingin beroleh kebahagiaan.

BERIKUT ini adalah sebuah cerita bersumber dari Chandogrya Upanisad yang mengisahkan seorang raja yang sangat dermawan dan seorang kusir pedati bernama Raikwa. Raja Janusruti memerintah kerajaan bernama makavrsa. Beliau dikenal sebagai seorang raja yang baik dan dermawan. Membangun banyak rumah dan jalan bagi kesejahteraan rakyatnya, beliau menjadi buah bibir semua orang karena suka menolong dan bersedekah. Beliau sering merasa bangga karena mampu meraih begitu banyak hal dalam hidupnya. Beliau berpikir bahwa hanya dengan cara NIRWANA atau Nibhana dalam Buddha Dharma merupakan tujuan akhir perjalanan hidup manusia. Nirwana dapat dicapai oleh siapa saja yang telah bebas dari nafsu du­ niawi. Pertanyaan yang mendasar adalah bagaimana mungkin orang yang hidup berumah tangga dapat membebaskan diri dari nafsu duniawi? Kehidupan seseorang yang memilih jalan hidup sebagai bhiksu dapat diibaratkan dengan perjalanan melalui jalan tol dan orang awam yang hidup berumah tangga dapat diibaratkan perjalanan di luar jalan tol. Perjalanan melalui jalan tol atau di luar jalan tol sama-sama menuju suatu tempat tujuan. Perbedaannya bahwa yang di luar jalan tol banyak rintangan dan bahkan sering terjadi kemacetan, namun keduanya merupakan dua hal yang saling berkaitan, saling membutuhkan, saling bergantungan. Jalan kehidupan tidak lepas dari kondisi saling bergantungan, saling berhubungan, dan saling berinteraksi satu sama lain. Kita ingin memilih apa yang terbaik, dan menolak yang kurang baik. Tetapi ukuran baik dan buruk bukan soal selera. Tentunya kebenaran yang menjadi pegangan. Ternyata kebenaran masih dapat diperdebatkan karena tidak mustahil bahwa seuatu kebenaran sangat tergantung pada siapa dan bagaimana cara memandangnya. Orang-orang yang sedang mencari kebenaran pun akan senang hati memberi tempat untuk kontrol dan kritik yang membangun. Seseorong sesungguhnya

Genta Khong Hu Cu Kwi Khongcu bertanya tentang pemerintahan kepada Nabi Khongcu. Nabi Khongcu bersabda, “Makna memimpin ialah meluruskan. Bila kamu menjadi pemimpin berbuat lurus, siapakah berani berbuat tidak lurus?” Lun Yu XII : 17. Xun Zi adalah penulis Seni Perang, menjelaskan keampuhan siasatnya dalam memimpin kepada raja Wu, He Lu. Ketika raja meminta Xun Zi mendemonstrasikan teorinya, Xun Zi menyatakan bahwa ia bahkan dapat melatih wanita dan anak-anak menjadi tentara yang tak terkalahkan. Raja kemudian memanggil 180 gadis istana, yang dibagi oleh Xun Zi menjadi dua barisan dengan dua selir kesayangan raja masing-masing sebagai kapten. Kemudian ia memberikan tombak berkampak dan menjelaskan manuver yang harus mereka lakukan sesuai dengan tabuhan bunyi tambur tertentu. Tetapi ketika ia menabuh tambur yang memerintahkan ber balik ke kanan, mereka hanya terkikih-kikih. Bahkan sesudah beberapa kali lagi menjelaskan mereka tetap bercekikikan saat memukul tambur itu untuk berbalik ke kiri. Xun Zi mengatakan hal ini pasti merupakan kesalahan sang kapten dan memerintahkan agar kepala kedua selir itu dipenggal. Lalu ia mengangkat wanita lain di depan kedua barisan itu sebagai kapten yang

gis di kayu salib. KedatanganNya justru untuk menyebarkan perdamaian bagi umat manusia. Yesus mengetahui bahwa para muridNya mengalami keraguan akan berita kebangkitanNya. Itulah sebabnya mengapa Yesus perlu hadir di tengah mereka. Penampakkan Yesus bukanlah halusinasi para murid sebab Yesus meminta mereka menyentuh tubuhNya yang sudah bangkit itu. Bahkan Yesus memakan ikan goreng di depan mata me­reka. “Lalu mereka memberikan kepadaNya sepotong ikan goreng. Ia mengambilanya dan memakannya di depan mata mereka” (Luk 24:42-43) Peristiwa Yesus makan ikan goreng bukanlah karena tubuhNya yang sudah bangkit perlu lagi santapan jasmani. Bukan demikian. Yesus makan ikan goreng untuk menegaskan bahwa penampakkanNya bukan semu atau khayal para murid. Sesudah memberikan keyakinan kuat kepada para murid akan

kebangkitanNya, Yesus meyarankan mereka menjadi saksi kebangkitanNya. Tugas utama para murid adalah berani bersaksi di depan semua pria dan wanita di manapun berada bahwa Yesus bangkit. Kebangkitan Yesus merupakan inti pewartaan Kristen. KebangkitanYesus merupakan dasar yang menjadi pijakan bagi pewartaan lainnya. Di sinilah letak kegembiraan pewartaan Kristen bahwa Yesus yang telah mati di salib kini bangkit dan akhirnya membangkitkan pula semua orang yang percaya kepadaNya. Tugas mewartakan kebangkitan Yesus selanjutnya diteruskan oleh semua generasi Kristen hingga sekarang. Gereja sebagai komunitas orang Kristen memiliki kewajiban abadi yaitu menyebarkan berita bahwa Yesus bangkit. Kewajiban abadi ini tidak boleh dihentikan oleh kekuatan manapun. Dan memang tak ada kekuatan di dunia ini yang dapat membendung berita kebangkitan Yesus. Mengapa? Sebab Gereja adalah tubuh

Dermawan Yang Egois (Bag 1) ini merupakan cara terbaik untuk mengumpulkan pahala spiritual dan mendapatkan kedamaian pikiran. Raja Janusruti yakin bahwa dirinya adalah satu-satu pelindung terbesar dan tidak ada yang menyamainya. Beliau biasa mengukur pahalanya dengan jumlah hadiah dan uang yang telah dibagikan. Pada suatu sore sang raja beristirahat di bawah sebuah pohon besar, tepat di atas beliau ada dua ekor burung sedang mengoceh dang ngobrol, sang raja mendengarnya. Burung jantan berkata kepada temannya, “kamu burung buta, apakah kamu tidak menangkap gemerlapnya cahaya yang memancar dari raja Janusruti? Hati-hatilah kalau kamu melintasi nyala sinar kemasyurannya, kamu bisa terbakar. Kamu harus tahu bahwa sekarang tak ada orang semasyur sang raja karena kedermawanannya”. Burung betina tertawa, “Kenapa kamu menakut-nakuti aku, teman? Kita adalah penjelajah angkasa, kita lebih mengetahui dunia dari yang lainnya.” Omong kosong, apakah pahala sang raja melebihi yang dimiliki oleh Raikwa, sang pengemudi pedati? Raja tergila-gila karena

nama besar dan kemasyurannya. Itulah yang menyebabkan ia bekerja. Dengan segala kedermawanannya ia tidak pernah istirahat. Ia mendambakan pujian. Dimanapun Raikwa berada ia selalu menarik seperti apa adanya dan pahalanya mengelilingi sebagai air danau berasal dari berbagai aliran air. Kedamaian selalu bersamanya, ia mengerjakan apa yang menjadi kewajibannya dan apa yang dapat dilakukan dan berpikir bukan untuk mendapatkan pujian atau pahala. Setelah mengucapkan kata-kata itu, burung tersebut terbang dan senja hari menyambut bumi. Sang raja setelah mendengar kata-kata burung itu menjadi sangat gelisah. Nama Raikwa mulai menghantuinya. dan berkata, “Aku harus menemukan orang yang sedikit dikenal ini, namun ia selalu ada dalam kedamaian dunia.” Pagi subuh, burung-burung mulai berkicau, menyanyikan lagu seperti biasanya memuji untuk membangunkan sang raja dari tidurnya. Tetapi, mulai saat ini sang raja tidak merasa senang dengan pujian-pujian itu. Ia mulai sadar bahwa ada orang yang lebih besar dari dirinya dan mereka patut mendapat lebih banyak pujian dari dirinya. Selanjutnya,

Memilih Diantara Dua Jalan Oleh tidak dapat memaksa orang lain dalam sabda-Nya sebenarnya untuk menerima apa yang pantas Saiman SS sangat simpel, ketika kita menbagi jalan hidupnya sendiri. Jalan ginginkan sesuatu harus berjuang hidup pilihan seseorang seharusnya tidak di jalur yang benar. Ketika kita menginginkan umur panjang, dipaksakan pada orang lain, dan orang yang memilih jalan hidup tidak perlu dicemooh maka kita tidak membunuh makhluk hidup, oleh orang lain, kecuali jalan hidup yang jika kita menginginkan kelahiran yang medapat membahayakan dan merugikan orang nawan, bersikap ramah –tamah, tidak marah, lain. Dalam Kitab Suci Angutara Nikaya jika kita mendambakan kebahagiaan, berilah disebutkan bahwa ada beberapa hal di dunia kebahagiaan pada orang lain sehingga pantas yang diinginkan oleh setiap orang namun kita mendapatkan kebahagiaan. Buddha tidak pernah melarang orang untuk sulit untuk diperoleh. Beberapa hal tersebut yaitu: terlahir berdoa bahkan menganjurkan agar kita kerap menawan, memiliki kebahagiaan, memiliki melakukan doa, namun bagi kebanyakan kedudukan, berumur panjang, dan memiliki orang melakukan doa ketika sedang menkelahiran kembali yang lebih baik. Kemudian galami penderitaan. Ketika penderitaan itu Buddha menegaskan bahwa hal-hal seperti telah selesai doanya tidak pernah dilakukan. itu tidak dapat diperoleh melalui doa atau Ini adalah jalan yang keliru, karena doa itu sumpah, atau bahkan dengan cara sering me- dilakukan agar jalan yang ditempuh tetap mikirkannya setiap hari. Jika semuanya dapat lurus sehingga cepat sampai pada tujuan. Orang yang bijaksana akan cukup sabar diperoleh dengan cara demikian, mengapa makhluk-makhluk banyak yang mengalami dalam memilih dan menempuh jalan. Ibarat penderitaan di dunia ini ? Makhluk hidup orang berjalan santai tidak tergesa-gesa, hampir tidak terukur jumlahnya di jagat raya tidak gelisah. Orang yang mengerti tidak ini yang mengalami penderitaan, berteriak akan mengikat pikiranya dan tidak juga meminta pertolongan, tetapi mereka tetap memusuhi perasaannya. Untuk memahami mengalami penderitaan. Petunjuk Buddha kebenaran yang utuh seharusnya tidak

Kristus sendiri yang tampak di dunia. Gereja merupakan cara bagi Kristus untuk bekerja di dunia ini. Gereja bukanlah komunitas yang berasal dari kontrak sosial melainkan diba­ ngun sendiri oleh Kristus melalui kebangkitanNya dan Kristus adalah kepalanya. Roh Yesus terus menerus mendorong perluasan warga Gereja ke seluruh muka bumi. Misi keselamatan yang dilahirkan oleh kebangkitanNya menerobos sekat-sekat yang dibuat oleh manusia. Setiap orang, dari bangsa manapun dapat memperoleh keselamatan bila berlabuh dalam karya Yesus yang bangkit. Gereja terus menerus bersaksi akan kebangkitanNya. Kesaksian ini makin memikat hati banyak orang bukan karena ini merupakan karya manusia melainkan ka­ rena dikerjakan oleh Kristus sendiri melalui Gereja. Kristus tetap hidup hingga sekarang dan akan hidup selama-lamanya. Dia yang bangkit akan menyertai murid-muridNya hingga akhir zaman.**

Mentari Hindu burung-burung terus bernyanyi, “wahai raja besar, bangkitlah, raja yang paling dermawan, kuat, pemurah, suka membantu, bangunlah hari telah pagi. Pemohon dari berbagai negeri telah menunggu kemurahan mu.” Sang raja mencoba menghentikan kicauan burung itu dan berkata, “jangan kau kotori nama kehormatanku. Ada orang lebih besar dari aku, barangkali seratus kali lipat besarnya. nama kehormatanku. Pergilah kamu ke batas-batas kerajaanku dan temukan orang itu, aku tidak akan merasa senang sebelum aku menemuinya, roh yang agung itu.” Seluruh abdi raja mulai mencari Raikwa, seorang pengemudi pedati yang aneh dilukiskan oleh sang raja sebagai seorang roh yang agung. Setelah beberapa hari penca­ rian para abdi, tidak juga menemukan sang pengemudi pedati. Raja tidak akan pernah merasa bahagia sebelum menemukan Raikwa. Pencarian dilanjutkan, pada salah satu desa terpencil, seorang laki-laki sederhana pengemudi pedati memperlihatkan diri di hadapan mereka. Ialah Raikwa yang dicari oleh sang raja. (bersambung) mempertentangkan dan menyangsikannya di bawah pangaruh nafsu. Menurut Buddha bahwa pertentangan merupakan pengaruh pikiran, Sabda Buddha menjelaskan bahwa ”Orang yang selalu sadar, yang pikiranya tidak dikuasai oleh nafsu dan kebencian, yang telah mengatasi keadaan baik dan buruk, maka dalam dirinya tidak ada lagi rasa ketakutan” (Dhammapada :39) Kemudian dalam Angutara Nikaya, Buddha memberikan nasihat kepada seoang Putri Raja yang bernama Sumana. ”Perbedaan seseorang yang suka memberi makanan maupun segala materi yang disebut dengan derma akan mengungguli diantara orangorang yang tidak memberi, keunggulan tersebut diantaranya akan panjang usia, kecantikan, dan kebahagiaan.” (Angutara Nikaya : 5: 31) Jalan hidup sebagai Bhikkhu maupun sebagai umat awan atau sebagai umat yang menempuh jalan hidup berkeluarga merupakan sebuah pilihan. Perbedaanya bahwa sebagai Bhikkhu lebih banyak kesempatan untuk melakukan kebajikan karena tidak disibukkan dengan hal-hal duniawi. Sedangkan sebagai umat awam yang berumah tangga lebih banyak disibukan dengan halhal duniawi. Namun demikian, kedua jalan tersebut dipandang dari sisi Buddha Dhama bertujuan untuk menjalankan kebajikan menuju Nibhana atau Nirvana.**

­

Hakekat Memimpin Adalah Meluruskan baru. Kali ini ketika ia kan oleh seluruh rakyat, Oleh: menabuh tambur, gadisangka kemiskinan makin Makin Pak Kik Bio gadis itu pun melakukan meningkat, anak putus dengan gerakan tepat sekolah dimana-mana. seperti yang diarahkan. Semuanya adalah akibat kesalahan di masa Terhadap kemurungan sang raja atas keber- lalu di mana pemimpinnya banyak yang hasilan Xun Zi hanya berkata, “Yang Mulia tamak menimbun harta dan kekuasaan seBaginda menyukai kata-kata di buku saya hingga rakyat mengikutinya dengan berebut tetapi tidak tahan untuk mempraktekkannya.” mengumpulkan kekayaan dan kekuasaan Namun akhirnya, Raja He Lu tetap mengang- dengan segala cara. kat Xun Zi sebagai panglima tertinggi. Usaha-usaha untuk mengatasi sepertinya Siasat tersebut diatas menggambarkan sudah ada, tetapi sejauh mana masih perlu bahwa teguran, hukuman, sanksi yang tegas waktu untuk menilainya dan hasilnyapun dipergunakan untuk membuat jera bagi yang masih sangat sedikit. Perlu suatu langkah melakukan pelanggaran dan mencegah besar dan tegas agar para penjarah kekayaan orang lain melakukan pelanggaran. Saat ini rakyat menjadi jera. Akan tetapi ada satu negeri kita sedang menderita penyakit yang persyaratan mutlak buat para pemimpin; kronis, korupsi merajalela dari tingkatan ‘sebelum meluruskan orang lain, diri sendiri bawah sampai atas, dari rumah RT hingga harus terlebih dahulu lurus.’ Pemimpin harus gedung Parlemen, dengan ukuran yang terlebih dahulu menuntut dirinya sendiri agar kecil maupun yang besar, pembalakan liar tetap lurus, berdiri di dalam kebenaran. atas hutan-hutan, tambang-tambang dan Adapun yang dinamai ‘untuk membina hasil lautan sepertinya sudah tak terkenda- diri harus lebih dahulu meluruskan hati’ itu likan. Begitu melangkah keluar rumah kita ialah: diri yang diliput geram dan marah, sudah berusan dengan korupsi, mulai dari tidak dapat berbuat lurus; yang diliput takut pengurusan KTP, SIM, parkir, pungutan liar dan khawatir tidak dapat berbuat lurus, yang di jalan-jalan dan masih banyak lagi yang diliput suka dan gemar, tidak dapat berbuat tidak cukup tempat untuk disebutkan satu- lurus, dan yang diliput sedih dan sesal, tidak persatu. Sebagai akibatnya negera dirugikan dapat berbuat lurus. dengan nilai yang sudah sangat sulit untuk Hati yang tidak pada tempatnya, sekalipun dihitung. Sedangkan akibatnya telah dirasa- melihat takkan tampak, meski mendengar

takkan terdengar dan meski makan takkan terasa. Inilah sebabnya dikatakan, bahwa untuk membina diri itu berpangkal pada meluruskan hati. Daxue VII. Kalau pemimpin mempunyai hati yang lurus, rakyatpun akan meneladani. Kalau pemimpin dapat hidup sederhana rakyatpun akan mengikutinya. Sebaliknya apabila pemimpin hidup bermewah-mewah, tamak dalam mengumpulkan kekayaan rakyat pun akan berebut. Pemimpin harus dapat menjadi teladan bagi rakyatnya. Sekalipun demikian tentu ada saja yang masih berbuat jahat mementingkan diri sendiri atau bahkan menghalalkan segala cara untuk kepentingan pribadi. Terhadap hal yang demikian pemimpin harus dapat bertindak lurus, memberikan hukuman bila diperlukan. Kelurusan ini adalah tindakan yang tidak dipengaruhi adanya rasa suka dan tidak suka, pilih-pilih tebu, melainkan atas dasar benar dan tidak benar. Dengan berpegang teguh akan kebenaran, ketegasan dalam mengambil keputusan dapat dilakukan. Semoga kesadaran akan kelurusan hati dapat mengetuk pintu hati para pemimpin, sehingga dapat meneladani rakyat, menjadi contoh agar rakyat tidak saling berebut kesempatan, kekayaan dan jabatan seperti yang sedang terjadi saat ini. Semoga.**


KETAPANG

26

Pontianak Post

POTRET

2011, Desa Terisolir Hilang

Miliki Posisi Tawar HARTATI M Syamli, salah satu figur perempuan di Kabupaten Ketapang berharap agar kaum perempuan yang terpilih duduk di legislatif, baik di DPRD Kabupaten Ketapang maupun Provinsi Kalbar, benar-benar mampu mewakili kaum wanita. Mereka dalam perannya, dikatakan dia, dapat memberikan posisi tawar yang mumpuni, sehingga tak sekadar menjadi pelengkap bagi kursi-kursi Hartati M Syamli yang tersedia di DPRD. “Saya harap para calon legislatif terpilih dari kalangan perempuan di DPRD Kabupaten Ketapang serta DPRD Provinsi Kalbar memiliki posisi tawar, agar dalam mengambil keputusan dapat mewakili kalangan perempuan tanpa membeda-bedakan konstituen atau daerah pemilihannya,” ujar Hartati kepada Pontianak Post melalui telepon genggamnya, Sabtu, 25 April. Mereka diminta dia mampu memperjuangkan persoalan-persoalan pelayanan terpadu, terutama yang sangat dibutuhkan oleh kaum perempuan. Dia memisalkan seperti pendidikan serta pelatihan untuk para perempuan remaja yang putus sekolah, serta pelayanan kesehatan reproduksi. Peran perempuan di parlemen juga diharapkan figur yang pernah duduk di Parlemen Ketapang pada 1999-2004 tersebut, mampu memberikan legislasi mengenai akte kelahiran gratis. “Mereka juga diharapkan mampu memberikan peningkatan peran dan fungsi di bidang keluarga berencana,” ucap figur yang juga Ketua Perhimpunan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Kabupaten Ketapang tersebut. (ote)

ALE - ALE

Daftar DPT Pilpres Masih Terbuka KOMISI Pemilihan Umum (KPU) masih membuka kesempatan kepada masyarakat untuk memutakhirkan nama dan mendaftarkan diri dalam data pemilih Pilpres 2009. Menurut Ketua Pokja Pemutakhiran Data Pilpres 2009 Ronny Irawan, sudah membentuk pos pengaduan di sekretariat KPU. Di tempat ini pemilih bisa mendaftarkan nama mereka ke KPU Ketapang, seandainya tidak terdata oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih yang ada di setiap TPS. “Sudah ada sebagian data Pilpres yang dimutakhirkan yang masuk ke KPU, tahapan ini berlangsung sampai 10 Mei 2009,” kata Ronny. Dari data sementara yang masuk ke KPU, ada beberapa nama yang sudah dicoret karena ganda, meninggal dunia, pindah alamat dan lain sebagainya. Selain itu, ada juga data nama-nama pemilih tambahan yang benar-benar selama ini belum terdaftar. Dari data perubahan dan data penambahan pemilih, maka dafat pemilih tambahan lebih banyak dari formulir yang bertambah. “Jadi secara umum, untuk Pilpres 2009 maka jumlah pemilih akan bertambah diban ding Pemilu legislatif 2009,” ujarnya. (ndi)

Minggu 26 April 2009

Target Pemerintah Kayong Utara

FOTO IST

WARNA WARNI: Para peserta Kompetisi Olahraga Pelajar Ketapang 2009 tampak berwarna warni dengan kostum olahraga yang berbeda satu sama lain, serta menandakan perwakilan dari sekolah masing-masing di tiap kecamatan.

Delapan Kecamatan Absen Kompetisi Olahraga Pelajar KETAPANG--Dari 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Ketapang, delapan di antaranya tak mengikutsertakan pelajar-pelajar mereka dalam perhelatan Kompetisi Olahraga Pelajar Ketapang 2009. Delapan kecamatan tersebut yakni Simpang Hulu, Simpang Dua, Sungai Laur, Hulu Sungai, Sungai Melayu Rayak, Pemahan, Manis Mata, dan Kendawangan. Hal tersebut diungkapkan Umarhan, kepala Seksi Kesiswaaan Olahraga dan Perpustakaan Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang, ketika dimulainya kegiatan tingkat pelajar se-Kabupaten Ketapang tersebut, di halaman SMP Negeri 3 Ketapang. Kegiatan telah dilangsungkan sejak 24 April lalu dan bakal berakhir pada 26 April. “Anak-anak kita di Ketapang ini ba-

nyak yang memiliki bakat serta potensi di bidang olahraga. Ini dibuktikan bahwa ada beberapa atlet pelajar yang berhasil di tingkat provinsi seperti pada cabang olahraga bolavoli putra, di mana Ketapang meraih juara II putri. Kemudian untuk cabang olahraga tennismeja, atlet kita mampu mewakili Kalbar di tingkat nasional,” ungkapnya dalam pembukaan kegiatan tersebut. Kompetisi Olahraga Pelajar Ketapang 2009 dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas pendidikan Kabupaten Ketapang M Mansyur. Mansyur mengatakan, bahwa kompetisi ini merupakan kalender tetap dinas yang dipimpinnya. Dengan kalender tetap tersebut, setiap tahun kegiatan ini tidak pernah absen mereka gelar. Seperti diungkapkan Manyur, bahwa harapan mereka melalui kompetisi ini akan terseleksi atlet-atlet berbakat dari masing-masing sekolah sesuai dengan cabang olahraga mereka masing-masing.

“Kompetisi Olahraga Pelajar Tingkat Kabupaten Ketapang tahun 2009, merupakan suatu ajang pertemuan antara atlet dan pembina olahraga, sekaligus wahana untuk memperat silaturahmi, rasa persatuan, dan kebersamaan di kalangan alet-atlet pelajar,” ungkap Mansyur. Melalui pertemuan masingmasing sekolah sebagai utusan dari berbagai kecamatan, dia berharap, akan terjadi pertukaran pengalaman. Dengan pertukaran tersebut, dia yakin akan terjadi keterpaduan dua sisi untuk mempersatukan kontingen Kabupa-ten Ketapang dalam ajang tersebut. Olahraga dikatakan Mansyur, selain dapat meningkatkan mutu dan kesehatan, juga dapat meingkatkan sifat-sifat sportivitas, disiplin, berani, jujur, hemat, serta menanamkam nilai-nilai sikap saling menghargai. (ote)

juga di daerah lain antar kecamatan di kabupaten ini. Program transmigrasi yang bakal digulirkan tersebut dinamakan transmigrasi SUKADANA--Pemerintah Ka- swakarsa mandiri (TSM). Para bupaten Kayong Utara (KKU) pesertanya nanti bakal mendamelakukan upaya untuk melenyapkan desa terisolir di kabupaten terseDengan adanya but. Istilah pelenyapan di sini yakni, menghilangkan sifat keterisolasian investor, tentunya yang melekat pada desa tersebut. potensi-potensi di Bupati Kayong Utara Hildi Hamid bahkan memiliki target bahwa pada masing-masing kecama2011, tidak ada lagi desa terisolir tan akan tergali dan dan tertinggal. Upaya yang dilakudapat digunakan sebekan pemerintah untuk melepaskan keterisolasian serta ketertinggalan sar-sebesarnya untuk desa-desa tersebut yakni dengan kemakmuran rakyat mengundang investor, melaksanakan program transmigrasi, serta mem- Hildi Hamid perlancar akses jalan dan jembatan. Hal tersebut, menurut Hildi, patkan rumah serta tanah yang mesti dilakukan mengingat bebe- akan dikelola secara mandiri. rapa kecamatan di Kayong Utara, “Pemerintah yang menyememiliki beberapa potensi yang diakan (rumah serta tanah, Red). dapat dikembangkan, namun tak Kita berharap agar apa yang kami dapat dikerjakan sendiri. Karena it- sediakan ini dapat dipergunaulah pemerintah melakukan upaya kan untuk membangun daerah, dengan mengundang investor untuk serta memanfaatkan potensi menanamkan modalnya. “Dengan yang dapat dikembangkan di adanya investor, tentunya potensi- kawasan tersebut,” paparnya. potensi di masing-masing kecaTransmigrasi dikatakan Hildi merumatan akan tergali dan dapat di- pakan program yang tujuannya digunakan sebesar-sebesarnya untuk maksudkan untuk mempercepat pemkemakmuran rakyat,” ungkapnya. bangunan di Kayong Utara. Melalui Sementara dengan program trans- program ini pula dia berharap akan migrasi di beberapa kecamatan, dika- tercetus pembangunan yang betultakan Hildi, sebagai upaya pemerin- betul mampu menerapkan skala prioritah untuk mempercepat pembangu- tas, serta pengembangan potensi yang nan di kabupaten yang dipimpinnya. dimiliki masing-masing kecamatan. Beberapa kecamatan yang menjadi Program transmigrasi dikatabidikan dari program tersebut yakni kat dia, juga diharapkan mampu Seponti dan Pulau Maya Karimata. memacu pertambahan jumlah penDia mengatakan bahwa warga duduk di Kayong Utara, serta secara trans nantinya bukan hanya berasal tidak langsung merangsang minat dari luar Kayong Utara melainkan kerja penduduk setempat. (ote)

Meriahkan Hari Kartini dengan Busana Kartini dan Nusantara KETAPANG--Sebanyak 262 peserta yang terdiri dari siswa TK Kemala Bhayangkari ikut dalam lomba busana kartini dan busana nusantara, Sabtu (25/4) pagi. Lomba tersebut dilaksankan dalam peringatan HUT Yayasan Kemala Bhayangkari yang ke 29 tahun 2009, dan Hari Kartini. Kegiatan dipusatkan di Taman Kanak-kanak (TK) Kemala Bhayangkari 10 Ketapang.

Menurut Ny. Linna Karyoto, ketua Cabang Yayasan Kemala Bhayangkari Ketapang, bahwa lomba tersebut dilaksanakan untuk memupuk rasa kecintaan kepada keragaman budaya nusantara. “Lomba ini juga mengingatkan kita akan perjuangan Pahlawan Wanita RA Kartini, kalah atau menang dalam lomba adalah hal biasa,” kata Ny.Linna Karyoto S.

TEKNIK FOTO Jl. Suprapto No. 86, Telp. 0534-3037153 Melayani : pas foto, foto keluarga, foto glamour, foto pengantin, foto anak-anak, dll. Melayani : • Cetak foto berbagai ukuran dan bisa ditunggu • Rias pengantin & paket pernikahan • Menjual binkai foto berbagai ukuran & kamera digital

DIJUAL CEPAT Mobil Kijang Super, Thn.1989, Modif Jadi Kijang Grand, Ac, Tape, Kondisi Siap Pakai, Warna Hijau.

Harga Rp.43.5 Jt (Nego) Hub.: 081345237836

Ia menyebutkan memaknai semangat perjuangan Kartini tentu harus dimulai dari usia dini. Apalagi, pernah ada kata mutiara menyebutkan sebuah bangsa akan maju tergantung pada kualitas wanitanya. Selain ketua pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabnang Ketapang, kegiatan lomba yang dihadiri juga pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari. Selain mu-

rid TK yang menggunakan busana Kartini, dan busana nusantara, para ibu yang mendampingi anak juga menggunakan kebaya. Lomba yang dimulai dari pagi sampai siang itu, akhirnya menempatkan Nanda sebagai juara pertama busana Kartini. Secara kebetulan, Nanda juga mendapat urutan nomor 21 saat tampil dipanggung. Angka 21 mengingatkan kita

pada hari kelahiran RA Kartini. Sedangkan juara kedua, diraih oleh Naomy, disusul Gladis sebagai juara ketiga. Juara harapan satu adalah Dinda Putri, disusul Dita dan Dila sebagai juara harapan dua dan tiga. Sedangkankan juara busana Nusantara diraih oleh Raka, disusul Diva dan Bintang. Juara harapan masing-masing diraih oleh Tegar, Bayu dan Dwi. (ndi)


ANEKA PONTIANAK Pemkab Diminta Bijak, Sikapi Sawit Pulau Bawal

Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

KENDAWANGAN-Pemerhati Masalah Sosial dan Ekonomi Kemasyarakatan Kendawangan Efendi Yusuf berharap, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang dapat lebih bersikap bijak, menyikapi persoalan rencana perkebunan kelapa sawit di Pulau Bawal. Dari polemik tersebut, sesuatu yang tak dapat ditampik menurut dia adalah, dukungan serta pertentangan terhadap rencana yang akan digulirkan tersebut.“Kita minta Pemkab Ketapang agar lebih bijak dalam menyikapi persoalan Pulau Bawal,” tegas Efendi kepada Pontianak Post, Sabtu, 25 April di Kecamatan Kendawangan. Muncul dua kubu yang saling bertentangan sebagai

apresiasi dari rencana pembangunan perkebunan kelapa sawit di pulau tersebut. Satu sisi, diungkapkan dia, terdapat pihak yang begitu menentang. Namun di sisi lain terdapat mereka yang begitu berlapang dada menerima rencana tersebut. Efendi memandang persoalan dari direalisasikan atau tidaknya rencana tersebut, semua tetap menyangkut pada hajat hidup orang banyak. Keberadaan perkebunan tersebut, memang tak ditampik dia, memberikan sebuah dampak yang cukup baik bagi perputaran roda perekonomian masyarakat setempat. Selain masyarakat yang tentu saja, dikatakan dia, bakal dilibatkan dengan pola bermitra,

mereka juga bakal diberdayakan di perkebunan tersebut. Namun persoalan lain yang tidak kalah penting, ditambahkan Ketua LSM Fokal tersebut, bahwa masalah lingkungan turut terbawa-bawa. Jika berbicara mengenai lingkungan, Efendi mengungkapkan bahwa semua pihak memiliki kewajiban yang sama untuk turut menjaga lingkungannya.“Tentu saja termasuk menjaga kelestarian serta keanekaragaman biota laut dan terumbu karang, karena merupakan tanggung jawab semua elemen,” ungkapnya. Dari persoalan-persoalan baik pro maupun kontra terhadap rencana pembangunan perkebunan kelapa sawit, dia

berharap akan lahir sebuah solusi.Terlebih Pemerintah Kabupaten Ketapang, dikatakan dia, belum lama ini telah mencanangkan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Kelautan dan Perikanan (PNPM-MKP) di Kecamatan Kendawangan. Salah satu sasaran dari program tersebut, menurut dia, adalah Pulau Bawal. Pulau Bawal dikatakan dia, diwacanakan bakal dibangun sebuah pelabuhan minyak mentah sawit (CPO) terbesar di Kalbar. “Semua tergantung bagaimana pemerintah setempat, dan saya rasa keberadaan pelabuhan tersebut tentu saja mesti didukung,” tuntasnya. (ote)

Test Kesamaptaan Jasmani, Latih Ketangkasan KETAPANG--Kemampuan fisik sangat penting dalam suatu kondisi dan kesanggupan tubuh dalam memberikan penampilan dan pengaturan sistem gerak, dalam mengatasi dan menyelesaikan pekerjaan fisik. Karena itu, test kesamaptaan jasmani kembali dilakukan Polres Ketapang di halaman Kantor Bupati Ketapang, Jumat (24/4) pagi.Dalam test kesamaptaan jasmani itu, diikuti juga Kapolres Ketapang AKBP Karyoto S.Ik bersama seluruh jajarannya.Kapolres Ketapang AKBP Karyoto S.Ik juga melakukan lari, site up. Back up, satle run dan full up. Kapolres menjelaskan, test kesamaptaan dapat menunjukan kekuatan, daya tahan dan kelincahan

tubuh dalam menyelesaikan tugas dan pekerjaan fisik secara umum yang berat dalam waktu relatif panjang. Tujuannya juga untukmelatih ketangkasan jasmani. Di mana ini merupakan keterampilan dalam melakukan gerakan umum dan khusus, baik yang sulit maupun yang berat dengan cepat dan tepat. Ditambahkan Kabag Min Polres Ketapang AKP Mafuagu, bahwa test kesamaptaan jasmani dilakukan setiap tahun 2 kali semester pertama bulan April, dan semester kedua bulan Oktober. “Tujuannya, untuk mengecek kesehatan dan kemampuan personil Polres dan jajarannya,” kata Mafuagu. Test kesamaptaan jasmani meliputi lari 12 menit, site up 1 menit,

back up 1 menit, satle run 3 kali, dan full up satu menit. Ia menjelaskan tingkat kesamaptaan jasmani, diperlukan oleh setiap anggota. Kesamaptaan jasmani mempunyai tingkat gerak dan olahraga, untuk membiasakan gerak alami dalam tubuh. Kesegaran jasmani, untuk menghadapi tugas dan kewajiban secara umum. Tak kalah penting adalah kesiapan dan kemantapan jasmani, untuk menghadapi segala bentuk ancaman fisik. Dengan memiliki kesamaptaan jasmani yang baik sangat berguna dalam kehidupan. Misalnya dengan postur yang baik dapat memberikan penampilan yang memancarkan adanya kewibawaan lahiriah

serta gerak yang efisien. Dengan kesegaran yang tinggi dapat tahan mengerjakan pekerjaanpekerjaan yang berat, tanpa mengalami kelelahan yang berarti atau cidera, sehingga banyak hasil yang dicapai dalam pekerjaannya. Begitu juga ketangkasan yang tinggi banyak rintangan yang dapat diatasi, sehingga semua dapat berjalan dengan cepat dan tepat untuk mencapai tugas pokok.Karena itu, kesamaptaan jasmani dapat memberikan dampak positif pada aspek psikis dan sosial. Diantaranya, kepercayaan diri yang kuat, komunikasi sosial yang serasi, meningkatkan derajat kesehatan dan lain-lain. (ndi)

Darah Tinggi Kambuh, Sempat Pingsan di Kapal Sambungan dari halaman 21

Selama berada di KM Lawit yang kandas sejak 22 April, Prasetyo merasa tidak nyaman. Meski diberi makan teratur, ketidakpsatian kapal tersebut berangkat membuat dirinya dan penumpang lain kecewa. “Setiap hari selalu dikatakan akan berangkat besok. Besoknya juga begitu, akan berangkat besoknya lagi. Penumpang hampir demo,” ucapnya. Prasetyo mengaku sudah tidak punya uang lagi. Bekal untuk kembali ke kampung halaman habis untuk belanja di kapal. Sisa uangnya hanya

pada tiket yang rencananya akan diuangkan 100 persen jika kapal tidak dapat berangkat. Tapi, Prasetyo tetap ingin diberangkatkan menggunakan kapal laut. Sebab dia tidak punya uang untuk tambahan jika harus beralih ke angkutan lain. “Kalau bisa berangkatnya tetap pakai kapal. Penumpang yang lain memang ada yang tukar tiket dengan uang, mereka naik pesawat. Sedangkan saya tidak punya uang untuk bayar tiket pesawat,” ujarnya. Rencana penumpang KM Lawit akan diberangkatkan pada 27 April mendatang, membuat Prasetyo terpaksa menunggu

lebih lama di pelabuhan. Dia bertekad tidak akan kembali ke rumah anaknya dengan alasan malu. “Walau sampai tanggal 27 saya akan tetap tidur di sini. Saya malu dengan anak dan keluarga lainnya jika kembali ke rumah karena sudah pamitan pulang,” katanya.Penumpang lain yang dievakuasi sehari setelah Prasetyo, Hasanudin (61) mengatakan, dirinya hanya menghawatirkan kondisi istrinya Mahda (35). Mahda sempat pingsan ketika di kapal karena penyakit darah tinggi yang dideritanya. Ketika penumpang KM Lawit yang dievakuasi turun dari kapal Bahari Ekspres, Mahda terlihat

berbeda dengan 195 penumpang lainnya. Ibu tiga anak itu mesti ditandu turun dari kapal. “Sakitnya kambuh sejak Jumat siang, istri saya juga sempat pingsan di kapal,” kata Hasanudin. Dikatakan Hasanudin, ketika di kapal istrinya hanya mendapatkan pertolongan medis seadanya. “Pihak kapal hanya memberikan makan. Sedangkan yang sakit tidak ada pertolongannya,” ucapnya. Hasanudin dan istrinya belum tahu akan meneruskan perjalanan menuju Surabaya. Sementara ini, mereka harus menunggu di Pelabuhan Dwikora Pontianak.**

Akselerasi Jalan Transkalimantan Terkendala Izin Sambungan dari halaman 21

Kita di daerah harus menunggu keputusan itu sebelum melanggar hak para penanam modal,” ungkap Cornelis. Menurutnya, pemerintah daerah sebagai perpanjangan tangan penyelenggaraan pemerintahan pusat sulit berbuat. Bila melihat Pasal 33 UUD 1945, katanya, tentang pengua-

saan air dan tanah oleh negara seharusnya tidak ada kendala pembebasan lahan sepanjang 16 kilometer.“Ternyata apa yang kita harapkan tak sesuai dengan UUD 1945. Sebab undangundang dibawahnya mengatur lagi, negara untuk membebaskannya,” ujarnya. Ketua Komisi C DPRD Kalbar Mulyadi Yamin belum lama ini mengatakan memang butuh

waktu panjang menyelesaikan pembangunan jalan trans-Kalimantan. Menurutnya, paling tidak secara perlahan persoalan lahan harus tuntas. “Kami berharap pemerintah pusat secepatnya menyelesaikan masalah pembebasan lahan. Karena Kalbar, selama ini terputus akses jalan darat dengan wilayah Kalimantan lainnya,” tuturnya.Mulyadi mengatakan

pembangunan jalan itu akan mendukung percepatan dibangunnya jembatan Tayan. Dikatakannya, sebab terbukanya jalan akan memudahkan membawa material bangunan di lokasi. “Mudah-mudahan saja Pemprov Kalbar dapat melobi pusat. Sehingga rencana terbukanya jalur darat antar-Kalimantan terealisasi dengan cepat,” harapnya. (riq)

ung indikasi diskriminasi etnis atau ras, baik dalam bidang sosial, ekonomi, politik maupun budaya. “Apakah masyarakat yang tergusur dari desanya di masa lalu itu sekarang bisa pulang atau datang lagi ke sana,” tanyanya. Bicara soal diskriminasi, Paulus Florus, dari Masyarakat Adat Dayak dalam forum yang sama berpendapat, tindakan diskriminatif berakar dari ego. Semua pribadi atau elemen berpotensi untuk melakukannya. Khusus di Kalbar, indikasi tindakan diskriminatif yang berbau ras dan etnis dinilai masih ada. Misalnya diskriminasi terhadap kelompok minoritas atau diskriminasi karena faktor ekonomi. Dua bentuk diskriminasi ini dipandang dapat mengarah pada diskriminasi etnis. Contohnya perbedaan perlakuan terhadap pemeluk agama minoritas di suatu kawasan tertentu dan perbedaan pelayanan terhadap warga

miskin. “Orang miskin kadang tidak dilayani dengan baik karena tak punya duit,” ujarnya. Di Kalbar, pemeluk agama bisa dipolakan berdasarkan etnis misalnya dayak identik dengan kristen dan melayu identik dengan islam. Sementara di bidang ekonomi, warga miskin kebanyakan (walaupun tidak semua, red) berasal dari etnis dayak dan melayu. Menyikapi kondisi yang demikian, UU Nomor 40 tahun 2008 tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis menurutnya harus dilaksanakan secara lebih efektif. Untuk itu, sosialisasi undang-undang tersebut dan peraturan pemerintah (jika sudah selesai digodok) perlu ditingkatkan. Perlu pula upaya penyadaran kepada pelaku diskriminasi terutama tentang kerugian-kerugian yang dapat ditimbulkan, peningkatan pengawasan publik serta penerapan sanksi hukum yang tegas.(rnl)

Setelah dilakukan evaluasi akhir, ternyata pengetahuan peserta sebelum melakukan kegiatan menunjukkan bahwa pengetahuan mereka tentang nasionalisme sudah cukup baik pada tataran teori. Namun, sebenarnya mereka belum cukup paham memaknainya. Adapun

pengetahuan tentang Kerajaan Mempawah dan Kerajaan Sambas masih sangat rendah. Hal ini disebabkan karena para peserta belum pernah mengunjungi situs dan kurangnya informasi yang komprehensif mengenai sejarah kedua kerajaan tersebut.(go)

Waspadai Diskriminasi Terselubung Sambungan dari halaman 21

Tatacara Pengawasan terhadap segala Bentuk Penghapusan Diskriminasi Ras, Etnis dan HAM (penjabaran dari UU/40/2008) kemarin. Namun, kata Markus, masih ditemukan adanya indikasi diskriminasi ras atau etnis yang berbentuk lain di Kalbar, baik disadari maupun tidak. “Tetapi ini hanya indikasi-indikasi makro yang tidak ditopang oleh data penelitian,” sebutnya. Indikasi itu misalnya terjadi di lembaga pemerintahan, lembaga pendidikan, korporasi atau lembaga politik. Hanya saja, bentuknya relatif terselubung. Sebagai contoh disebutkan, dalam lembaga pemerintahan, pendidikan, korporasi atau lembaga politik, ada indikasi penempatan orang-orang pada posisi strategis yang didasari oleh faktor kesukuan. Ada kemungkinan hal itu dilakukan untuk mempertahankan status

quo. “Ini dirasakan di lembaga pemerintah, termasuk universitas, fakultas sampai unit kerja terkecil. Korporasi juga begitu,” ujarnya. Kenyataan tersebut dipandang sebagai salah satu tantangan berat bagi Komnas HAM untuk mengawasinya. Selain itu, adapula indikasi pembatasan terhadap hak-hak masyarakat adat tertentu dalam kehidupan ekonomi serta pembatasan atas berlakunya hukum adat. Dalam era otonomi daerah, menurutnya hukum adat yang secara nyata masih berlaku dapat dibuatkan perda khusus. Kenyataannya, sampai sekarang belum terdengar adanya daerah yang membuat perda khusus untuk itu. “Di sini saya tidak bermaksud untuk memprovokasi kelompok masyarakat tertentu,” ujarnya. Kemudian, pascakonflik etnis tahun 1999 di Kalbar, secara sadar atau tidak, lanjut Markus, juga masih tersisa persoalan yang mengand-

Kalbar Kirim Dua Duta Pelajar Sambungan dari halaman 21

Upaya merajut simpul-simpul kerajaan di Kalimantan Barat sebagai perekat keIndonesiaan ini dimulai di Kabupaten Pontianak. Di sana peserta Laserda diajak mengunjungi Makam Opu Daeng Ma-

nambon, Keraton Amantubillah Mempawah, dan Mesjid Jami. Di Kabupaten Sambas, peserta mengunjungi Makam Ratu Sepudak, Keraton Alwazikubillah Sambas, Mesjid Jami, Makam Sultan Muhammad Tsafiudin dan Makam Bujang Nadi dan Dare Nandung.

27

Tahanan Polsek Sungai Raya Tewas Mengenaskan SUNGAI RAYA-Tahanan Mapolsek Sungai Raya Kabupaten Bengkayang, Jumat (24/4) malam tewas tergantung di selnya. Tjhia Rurianto (23) tewas dengan menggunakan baju yang digunakan saat masuk dalam sel. Dia ditahan lantaran diduga melakukan pencabulan terhadap seorang anak laki-laki yang masih berumur belasan tahun di dekat rumahnya, Jalan Sumbawa Desa Sui Duri, Kecamatan Sui Raya, Kabupaten Bengkayang. Namun, pihak keluarga masih belum yakin kalau korban gantung diri di sel. Pihak keluarga masih menduga kalau korban mati tak wajar. Versi petugas Polsek Sungai Raya Kabupaten Bengkayang, korban awalnya diamankan dari rumahnya, Jumat (24/4) pukul 06.00. Setelah sampai di polsek, dia diamankan di sel seperti tahanan biasanya. Saat itu, menurut keterangan kepolisian, pukul 23.45 penjaga tahanan keluar terlebih dahulu untuk mencari sesuatu. Ketika penjaga itu keluar, korban mengambil kesempatan menggantung dirinya di tahanan. “Ketika dia tergantung, polisi

langsung menghubungi kapolsek dan menghubungi semua pihak, termasuk RT, tokoh masyarakat dan dokter. Bahkan, dokter sendiri yang menurunkan korban tersebut,” kata Kapolres Bengkayang, AKBP M Nasir S didampingi Kanit Reskrim Polsek Sui Raya, Muhammad Taher, kepada sejumlah wartawan di RSUD Abdul Aziz Singkawang, kemarin siang. Setelah itu, korban langsung dibawa ke Puskesmas Sungai Duri untuk dilakukan visum. “Hasil visum dokter membuktikan dia meninggal dunia akibat gantung diri,” kata kapolres. Pihak keluarga rupanya tak percaya begitu saja dengan visum di puskesmas, dan minta dibawa ke RSUD Abdul Aziz Singkawang. “Karena ini permintaan, maka kita bawa ke RS. Dokter rumah sakit pun bilang dia gantung diri seperti hasil visum di puskesmas,” kata Nasir. Nasir berjanji akan terus menyelidiki anggotanya apabila ada unsur kelalaian dalam kematian tahanan tersebut. “Kalau ada unsur kelalaian, pasti akan ditindak,” kata Nasir. Sementara itu, abang korban Akiong

mengakui masih meragukan kematian adiknya karena gantung diri. “Kami minta polisi bisa membeberkan kematian tersebut,” kata Akiong yang baru saja pulang dari Jakarta, karena keluarganya ada yang meninggal dunia di Sui Duri. Versi Akiong, adiknya bukanlah berbuat keji terhadap seorang anak laki-laki. “Dia hanya membuka baju anak yang sering main di rumah. Tak tahunya orang tua anak itu melaporkan dan polisi menjemput adik untuk ditahan,” kata Akiong.Akiong mengatakan, adiknya mati baru diberitahukan kepada orang tua pukul 03.00 (Sabtu dini hari). “Adik sudah berada di puskesmas. Itu menjadi keraguan kami,” kata Akiong. Menurut Akiong, massa sempat emosi dengan orang tua anak yang melaporkan adiknya ke polisi. Sabtu pagi, massa mendatangi toko orang tua anak itu dan langsung mengobrakabrik dan mendatangi Mapolsek Sungai Raya. Kini, mayat Thjia dibawa pulang dan disemayamkan di rumah duka dan pihak keluarga minta kematian ini diusut tuntas. (zrf)

Sehari Bisa Lima Kali Mandi Sambungan dari halaman 21

Frangky juga mengatakan dirinya sehat seperti sekarang ini, karena benar-benar mengatur pola hidupnya secara lebih baik. Sejak berusia diatas 50 tahun. Suhu Frangky langsung merubah gaya hidupnya. ”Dulu saya juga perokok dan suka makan-makan berlemak. Tapi sekarang sadar diri. Sekarang rajin makan-makanan sehat

dan bergizi. Terutama sayursayuran dan buah-buahan,” katanya. Dia juga mengungkapkan, mandi merupakan obat sehat yang paling mujarab. Sebab, di dalam tubuh manusia terdapat banyak organ-organ yang kerap membentuk panas tubuh. Untuk menghilangkannya, manusia harus selalu mandi. ”Dalam sehari saya bisa empat sampai lima kali mandi,” katanya. Kemampuan kerja manusia,

kata Suhu Frangky, sebenarnya hanya enam jam. Tapi sayang, karena era modernisasi saat ini setiap orang dituntut untuk selalu bekerja ekstra. ”Maka dari itu, orang-orang yang setiap harinya selalu menghabiskan hidupnya hanya untuk bekerja dan bekerja adalah orang yang rugi. Tak hanya kerugian waktu dan tenaga tapi juga kerugian masa tua dan masa depan,” tandasnya.**

Adukan Lewat Mekanisme Sambungan dari halaman 21

Kalaupun ada caleg atau tim sukses yang menemukan berbagai kecurangan, Muda menyarankan agar berbagai pelanggaran tersebut dapat disampaikan dengan proses dan mekanisme. Pasalnya, sudah ada ketentuan dalam perundang-undangan yang mengatur mekanisme pelanggaran pilkada.Dalam kesempatan tersebut,

Muda berpesan kepada para caleg, khususnya calon anggota DPRD KKR supaya menerima semuanya secara sehat.“Seperti saya paparkan sebelum pelaksanaan Pemilu legislatif tahun ini, semuanya mesti sehat. Artinya, para calegnya bersaing sehat. Masyarakat yang memilih juga memilih dengan akal sehat, sehingga apa yang dilahirkan dari pemilu nanti juga bayi demokrasi yang sehat,”

ucapnya sambil tersenyum.Ia menambahkan proses pleno di hari terakhir ini, memang sudah dapat dikatakan terlambat dari jadwal yang telah ditentukan. Hanya hal itu dapat dimaklumi karena luas cakupan KKR memang tergolong luas. “Khusus untuk Sungai Raya saja, bisa mencapai setengah KKU, coba dibayangkan bagaimana luasnya cakupan KKR,” jelas Muda. (den)

Empat Ruko Kawasan Pasar Mawar Terbakar Sambungan dari halaman 21

Salah satu saksi mata, Sofian mengatakan, saat itu dirinya tengah mencari rumput di Jalan Merdeka tidak jauh dari lokasi kebakaran. Awalnya Sofian mendengar seorang perempuan berteriak kebakaran. Sofian lantas melihat kearah suara perempuan tersebut. “Saya lihat asap mulai mengepul dari salah satu sarang Walet. Tidak lama kemudian asapnya semakin pekat dan ada api,” ucapnya. Dari tiga ruko yang terbakar adalah gudang kelontong. Gudang tersebut diduga banyak terdapat bahan yang mudah terbakar sehingga membuat api cepat membesar. Tiga gudang

itu milik Aki, sedangkan satu rumah milik Akiong. Keluarga Akiong, Akok mengatakan, dirinya dan keluarga tengah berada di sebuah restoran saat kebakaran terjadi. Akok khawatir Akiong tidak berada di rumah, sepengetahuannya hanya anak Akiong yang ada di rumah ketika api melalap rumahnya. “Kami sedang di restoran tadi. Mungkin hanya anaknya yang ada di rumah,” katanya. Kapolda Kalbar Brigjen Erwin TPL Tobing dan Kapoltabes Pontianak Kombes Pol M Asep Syahrudin juga turun langsung ke lokasi kebakaran. Kapolda dan kapoltabes melihat kebakaran lebih dekat dan berbin-

cang-bincang dengan beberapa orang di sekitar lokasi. Kapoltabes mengatakan, polisi belum dapat memastikan penyebab kebakaran. Setelah proses pemadaman baru pihaknya melakukan olah TKP. Asal api juga belum dapat dipastikan, karena belum ada saksi yang diperiksa. “Belum tahu asal apinya. Sekarang masih fokus pada proses pemadaman api dan pengamanan lokasi,” ungkapnya. Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 16.00 WIB. Namun, beberapa pemadam kebakaran tidak langsung meninggalkan lokasi. Sebagian bertahan untuk memastikan api benar-benar padam.(hen)

Gunakan Unggas Luar Sambungan dari halaman 21

Pergub ini memang memperketat masuknya produk peternakan dari luar Kalbar, termasuk unggas. Kebijakan itu diambil salah satunya untuk mencegah

penularan penyakit-penyakit hewan berbahaya seperti flu burung. Sekadar diketahui, Kalbar sudah mendapatkan status aman flu burung sejak tahun 2004. Provinsi ini juga menjadi

salah satu daerah percontohan pencegahan flu burung di Indonesia. Kalbar juga menargetkan untuk mengantongi sertifikat bebas flu burung yang diakui dunia internasional di tahun 2009.(rnl)

PDIP-Golkar Berbagi Suara di Sungai Raya Sambungan dari halaman 21

diselesaikan,” ucapnya.Keterlambatan rekapitulasi pleno terbuka Kecamatan Sungai Raya karena ada banyak faktor. Salah satunya jumlah TPS yang tidak sedikit, sehingga membuat PPK bekerja luar biasa. Untuk perhitungan sendiri, bahkan sampai harus dibagi kedalam empat ruangan berbeda. Meskipun begitu, semua mampu melaksanakan tugasnya dengan baik. KPU Kubu Raya juga bekerja sampai Sabtu subuh. Itu tidak lain, permintaan KPU Provinsi benar-benar sudah mendesak. “Kami saja menerima berkasnya sudah tengah malam bersa-

ma kotak suara. Kami mengebut melakukan perhitungan sampai selesai,” kata dia. Dari rekapitulasi pleno terbuka di Dapil I Kecamatan Sungai Raya, nama politisi kawakan daerah ini tidak terbendung. Seperti PDI-P, yang berhasil menjadi pemenang kembali menempatkan nama Ketua DPRD KKR, Sujiwo SE mulus melangkah ke kursi legislatif 2009-2014. Sementara, parpolnya menyumbang tiga kursi dengan perolehan suara mencapai 12.788. PKS juga ikut meramaikan perebutan kursi legislatif. Khalid Hermawan yang masih tercatat sebagai anggota DPRD Kubu Raya, sepertinya bakal

melenggang kembali. Parpolnya berhasil mendulang 4.186 suara. Golkar juga sukses merebut suara signifikan bersama Demokrat. Perolehan dua kursi disabet oleh dua parpol besar ini di Kecamatan Sungai Raya. Hanya saja terjadi perubahan mendadak. Pasalnya, mukamuka baru sepertinya yang akan mengisi kursi anggota DPRD Dapil I ini. Parpol lainnya seperti PPP, PPRN, PKPI, Hanura, PPD, PKNU juga berhasil menempatkan wakilnya di kursi DPRD Kubu Raya. “Pokoknya terbagi merata untuk kursi Kecamatan Sungai Raya ini,” kata Asmil. (den)


Family

28

Day

Berbahagia di Hari Istimewa Bersama Pelanggan Pontianak Post

Minggu 26 April 2009

Rela Naik Ojek untuk Sebuah Suprise Kemenangan keluarga Hartanto dan Aulia Widyan­to kali ini adalah kemenangan kedua. Sebelumnya mereka pernah mendapatkan kesempatan merayakan ulang tahun juga di Hotel Orchardz, tapi waktu itu yang berulang tahun adalah suaminya. Dan sekarang, di HUT Perkawinan mereka, Aulia sampai rela naik ojek demi mengirimkan kupon Family Day. Perjuangan ibu muda ini tak sia-sia, karena saat diundi, kupon langganan merekalah yang terambil!

s

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

BAHAGIA : Dua anak yang semakin melengkapi kebahagiaan Hartanto dan Aulia di usia perkawinan mereka yang keempat.

Data Keluarga Nama suami : Hartanto (35 th) Nama istri : Aulia Widyanti (32 th) Nama anak : Ananda Widyanto (3 th) Bimantara Widyanto (4 bulan) Ulang tahun perkawinan ke empat Nomor langganan Pontianak Post: B.103.01.0020

Menu Makanan & Minuman Welcome drink Kue ulang tahun Dim sum Soup jagung kepiting Main course: nasi putih ayam goreng balut telur fillet ikan kakap saos tausie udang sambal sosis tumis kerupuk, acar, sambal Dessert: fruit coktail cake puding

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

DOA : Berpegangan tangan dan mengucap doa agar kebahagiaan mereka langgeng.

Puas dengan Promosi Iklan Bagi Hartanto, kehadiran Pontianak Post tak hanya menjadi teman sarapan pagi sebelum berangkat ke kantor. Pontianak Post juga menjadi koran yang tepat untuk pemasangan iklan jual beli. ”Saya punya pengalaman terkait pemasangan iklan ini,” ujar Hartanto. Menurut Hartanto, beberapa waktu lalu, ia ingin menjual mobilnya yang ada di Pontianak. Agar cepat laku, ia memasang iklan di Pontianak Post. Setelah pemasangan iklan tersebut, Hartanto dihubungi seseorang dari luar Kota Pontianak. ”Setelah berbicara, eh yang laku bukan mobil di Pontianak, tetapi mobil

yang di Bandung. Karena saat berbicara, saya juga cerita kalau saya ada mobil lain di Bandung,” kata Hartanto. Dia mengaku bingung karena ada juga masyarakat dari kabupaten yang mengetahui iklannya. ”Ternyata iklannya tidak hanya diketahui masyarakat Pontianak saja, tetapi sampai ke daerah lain di Kalbar. Kalau butuh uang cepat dan ingin jual barang, bagus pasang iklan di Pontianak Post,” ujar Hartanto sambil tersenyum. Kendati memiliki pengalaman dengan iklan di Pontianak Post, Hartanto mengaku jarang membaca produk iklan. Hal pertama

yang dibacanya saat membuka koran adalah berita headline. Terutama berita skala nasional dan internasional. ”Biar tahu perkembangan berita nasional. Apalagi sekarang ini politik sedang seru,” kata Hartanto. Berbeda dengan Hartanto, sang istri Aulia Widyanti lebih senang membaca berita-berita tentang artis. Namun belakangan ini, ia juga sering membaca berita politik. ”Biar tahu perkembangan politik. Apalagi sibuk soal calon presiden. Bagi kita siapapun presidennya, yang penting harus utamakan kepentingan rakyat,” timpal Aulia. (uni)

Chairunnisya

enyum merekah di bibir Aulia dan Hartanto ketika tiba di Orchardz. Mereka membawa dua anak, Ananda Widyanto dan Bimantara Widyanto, serta seorang baby sitter. ”Ketemu lagi ya,” kata Aulia. Sebelumnya, keluarga ini pernah menjadi pemenang Family Day dan merayakan ulang tahun Hartanto di Orchadz Hotel. Kali ini keberuntungan juga berpihak kepada mereka. Mereka mendapatkan kesempatan kedua sekaligus terakhir menjadi pemenang Family Day, yakni merayakan ulang tahun perkawinan ke-4 di hotel yang sama. Ada yang berbeda dalam perayaan ulang tahun kali ini. Mereka merayakannya berempat. ”Sebelumnya anak saya baru satu dan saya lagi hamil. Sekarang sudah ada adeknya Nanda (Bimantara, red),” kata Aulia. Ulang tahun perkawinan ini dirayakan di Ritz Cafe dengan welcome drink sebagai menu pembuka. Kemudian sebuah kue tart dengan empat lilin di atasnya. Sebelum meniup lilin, pasangan ini mengucapkan sebuah permo-

honan. ”Semoga perkawinan ini langgeng,” ujar Aulia mengucapkan satu diantara beberapa permohonan. Anak sulung mereka, Ananda, sangat antusias melihat kue tart tersebut. Dengan lahap ia memakannya. Setelah habis sepotong kue, ia meminta lagi. Tak hanya kue tart ungu, menu makanan yang disajikan sangat istimewa. Ada dim sum, kemudian disusul nasi putih dengan lauk ayam goreng balut telur, fillet ikan kakap saos tausie, udang sambal, sosis tumis, tumis sayuran, kerupuk, acar, dan sambal. Sambil menikmati makanan, Hartanto bercerita awalnya ia tidak tahu sang istri kembali mengirimkan kupon family day. Ia hanya menerima telepon dari sang istri ketika sedang makan siang bersama atasannya di Mega Mal. ”Istri saya telepon bilang mau pinjam mobil. Setelah itu dia marah-marah. Saya jadi bingung, apa maksudnya. Lantas saya bilang mobil ada di kantor, kuncinya ada di atas meja,” ujar Hartanto. Aulia hanya tersenyum mendengar cerita suaminya. ”Saya sudah punya feeling bakal menang. Makanya usaha biar kupon itu bisa dikirim. Suami saya tanya ada apa, akhirnya saya ngomelngomel. Saya bilang, memangnya lupa tanggal 23 April itu ada apa,” ungkap Aulia. Kali ini giliran Hartanto tertawa. ”Kadang saya itu tidak ingat soal tanggal. Apalagi kalau sibuk kerjaan,” kata Hartanto. Akhirnya, kata Hartanto, istrinya pun mengambil mobil di kantor. Ketika sore harinya Aulia menjemput di kantor, Hartanto pun bertanya apakah menang atau tidak. ”Ternyata menang. Terus saya bingung, istri saya naik apa ke kantor waktu mengambil mobil tadi. Ternyata naik ojek,” kata Hartanto tertawa. (*)

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

SUAP : Potongan cake ungu yang romantis itu disuapkan kepada suami tercinta. KEDUA : Keluarga ini mendapat rezeki beruntung, menang dua kali Famday. Pertama saat ultah suami, dan sekarang HUT Perkawinan.

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

Dim Sum Istimewa nan Lezat

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

RESEPSIONIS : Di ruangan inilah, para tamu disambut ramah oleh resepsionis hotel.

Pernah mendengar makanan dim sum? Dalam bahasa Kantonis, dim sum berarti makanan kecil. Biasanya dimakan sebagai sarapan atau brunch. Dim sum ini terdiri dari berbagai macam penganan kecil-kecil. Bagi masyarakat Kota Pontianak yang ingin merasakan lezatnya dim sum, Hotel Orchardz menyediakan menu dim sum ini. Cita rasa yang disajikan sangat lezat dan khas. Asisten Marketing Manager Orchardz Hotel, Dimas mengungkapkan makanan ini dibuat oleh koki terampil dan berpengalaman. ”Sajian dim sum di lantai dasar (VIP Lounge) dan Ritz Café (lantai 2) Orcardz Hotel mulai pukul 08.00 WIB sampai 14.00 WIB,” ujar Dimas. Penggemar dim sum dapat menyantap sajian istimewa ini dalam

ruangan yang sejuk dan nyaman. Bahkan, bagi yang ingin sambil browsing internet, bisa menggunakan fasilitas hot spot yang ada di ruangan tersebut. Selain dim sum, Ritz Cafe juga menyediakan menu breakfast. Ada bubur putih+condiment. Ada juga nasi putih, sup sayuran, nasi goreng tomat, mie goreng seafood, ayam goreng jahe, tempe sambal taucho, tumis sayuran aneka jamur, kerupuk, acar, dan sambal. Pengunjung juga bisa menikmati makanan di egg corner. Ada aneka makanan telur, sosis dan kentang goreng, cereal dan cornflakes, aneka buah, serta Indonesian sweet (jajanan pasar). Tentunya ditemani coffe atau tea. Jadi tunggu apa lagi. Segera datang ke Hotel Orchardz dan nikmati sajian istimewanya. (uni)

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

MESRA : Pasutri ini tampak mesra berpelukan saat meniup lilin ulang tahun. Sementara Ananda bersemangat melihat kemesraan ayah ibunya.

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

URUS ANAK : Aulia telaten meladeni si sulung Ananda yang minta disuapin makan dan minum.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.