Riau Pos Edisi Kamis 13 Juni 2019

Page 1

1991-2019

BANGUN NEGERI BIJAKKAN BANGSA

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l 9 SYAWAL 1440 H l 28 HALAMAN

www.riaupos.co

Demo Hamil Oleh DAHLAN ISKAN

DIA hamil. Dia dibunuh. Di kamar hotel. Di luar negeri. Si pembunuh dijatuhi hukuman ringan. Hanya karena memiliki barang milik wanita yang dibunuh. Bukan karena membunuh. Hukuman itu begitu ringannya. Jumat minggu depan sudah bisa bebas. Itulah salah satu kasus yang membuat hakim dan jaksa di Hongkong gemes. Jengkel. Frustrasi. Dalam upaya menegakan

Riau Pos

@riaupos

@riaupos.co

l LANGGANAN & PENGADUAN (0761) 64637, HP +62 823 8440 9900 l ECERAN Rp4.500 LANGGANAN Rp120.000/bulan (LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM)

Riau Pos

164 KK Sempat Mengungsi Pengendara Terjebak Banjir

Laporan TIM RIAU POS, Pekanbaru HUJAN lebat sejak Selasa (11/6) malam hingga kemarin pagi (12/6) membuat beberapa wilayah di Kota Pekanbaru dilanda banjir. Kecamatan Tampan

terpantau sebagai daerah yang pa­ ling parah. Ada tiga RW di Kelurahan Sialang Munggu sempat terendam banjir. Dari laporan yang diterima Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di jajaran Pemerintah Kota (Pemko)

Pekanbaru, banjir akibat hujan lebat ini terjadi merata. Pada daerah-daerah yang memiliki drainase buruk, banjir tak surut hingga ď Ž Baca 164 KK Halaman 11

ď Ž Baca Demo Halaman 2

MHD AKHWAN/RIAU POS

TEMBUS BANJIR: Pengendara berusaha menembus banjir yang terjadi di persimpangan jalan layang Pasar Pagi Arengka, Kota Pekanbaru, Selasa malam (11/6/2019). Hujan dengan durasi panjang ini membuat sejumlah kawasan di Jalan HR Soebrantas tergenang sehingga banyak kendaraan terjebak.

Sinkronkan Keperluan dan PNS Pensiun JAKARTA (RP) – Guru dan tenaga kesehatan masih menjadi prioritas penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) sudah menyebar surat usulan keperluan aparatur sipil negara (ASN) kepada instansi seluruh Indonesia sejak 17 Mei lalu. Peraturan juga sedang digodok sebagai dasar penyeleng-

KePERLUAN Pegawai Aparatur Sipil Negara 2019 PEMERINTAH PUSAT Pelamar umum: 17.519 Sekolah kedinasan: 5.694 PPPK dari honorer dan eks honorer KII: 23.212

PNS

23.213 PNS

62.324

Total:

46.425

PEMERINTAH DAERAH Pelamar umum: 62.249 Sekolah kedinasan: 75 PPPK dari honorer dan eks honorer KII: 145.424 Jumlah alokasi kebutuhan ASN keseluruhan: 254.173

Total:

207.748

ď Ž Baca Sinkronkan Halaman 11 SUMBER:OLAHAN BERITA/GRAFIS:AIDIL ADRI

SUBUH ZUHUR ASAR 04.46 12.14 15.36 MAGRIB ISYA 18.17 19.30 Rengat 6 mnt, Bangkinang +2 mnt, Tembilahan 7 mnt, Pasirpengaraian + 4 mnt, Bengkalis -3 mnt, Selatpanjang 5 mnt, Pangkalan­kerinci - 2 mnt, Siak SriIndrapura 2 mnt, Bagansiapiapi +2 mnt, Telukkuantan +2 mnt.

ď Ž REDAKTUR: EDWAR YAMAN

Punya Tiket, tapi Tak Bisa Berangkat Penumpukan Penumpang Warnai Arus Balik MERANTI (RP) - Enam hari pasca Idulfitri 2019 (H+6), penumpukan penumpang mewarnai Pelabuhan Tanjung Harapan Kepulauan Meranti. Petugas Kantor Kesyahbandaran O t o r i t a s Pe l a b u ha n ( K S O P ) Selatpanjang, Ade Kurniawan ď Ž Baca Punya Halaman 2

Tahapan Pilkada Serentak Belum Keluar PEKANBARU (RP) - Sebanyak Pos, Rabu (12/6). sembilan kabupaten/kota di “Belum, masih jauh lagi. Riau diketahui bakal mengadaKami masih menunggu arakan pemilihan kepala daerah han KPU RI. PKPU (Peraturan (pilkada) serentak pada 2020. KPU, red) tahapan juga beMeski dirasa sudah sangat lum keluar,â€? sebut Nugroho. Namun saat ini pihak­nya dekat, namun Komisi Pemitelah menginstruksikan kepalihan Umum (KPU) belum da KPU kabupaten/kota yang menerbitkan tahapan pilkada daerahnya bakal menggelar serentak. Karena saat ini KPU NUGROHO pilkada untuk berkoordinasi tengah fokus menghadapi seNOTO SUSANTO dengan pem­kab atau pemkot jumlah gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK). Diperkirakan KPU baru masing-masing daerah. Tujuannya untuk menerbitkan jadwal tahapan pilkada mensinkronkan anggaran pelaksanaan pilkada. Hal itu dikatakan Nugroho serentak pada Juli mendatang. Hal itu disampaikan Komisioner KPU Riau Divisi Hubungan Masyarakat dan SDM Nugroho Noto Susanto kepada Riau ď Ž Baca Tahapan Halaman 11

ď Ž TATA LETAK: MEGA


NASIONAL Riau Pos

Punya Tiket, tapi Tak Bisa Berangkat Sambungan dari hal.1 membeberkan penumpukan terjadi dampak dari besarnya jumlah penumpang dari Riau daratan menuju Kepulauan Riau (Kepri). “Meranti jalur transit antara Riau daratan dan Kepri. Sementara jumlah penumpang dari Dumai dan Bengkalis menuju Kepri penuh. Dampaknya, terjadi penumpukan penumpang di Meranti yang menuju ke Kepri,” ungkapnya. Walaupun jumlah penumpang saat ini tidak sepadat H+3 yang didata sebanyak 5.773 orang penumpang turun dan naik. Namun Ade merasa jumlah penumpang kemarin tidak berbeda jauh dengan puncak arus balik akhir pekan lalu. “Memang kondisi seperti ini belum pernah terjadi. Besar kemungkinan akibat kabar dari mahalnya harga tiket pesawat, sehingga masyarakat memilih balik menggunakan kapal laut ketimbang menggunakan pesawat,” ujarnya. Selain penumpukan penumpang, arus balik Idulfitri tahun ini juga berdampak ke-

pada calon penumpang yang telah memiliki tiket, namun tidak diizinkan berangkat. Menurut Ade, kondisi tersebut sempat dialami hampir seratusan calon penumpang akibat para porter agen tiket yang menjual tiket melebihi dari kapasitas kapal. Padahal jauh sebelum ini pihaknya telah mengimbau kepada seluruh agen tiket untuk tidak menjual tiket melebih kapasitas muatan. “Bandel. Ya, terimalah sanksi moral dari calon penumpang yang komplain. Tugas kami mengawasi saja. Kalau tidak layak berangkat atau melebihi kapasitas tentu tidak kami izinkan berangkat,” ujarnya. Adapun salah seorang calon penumpang yang sempat komplain tersebut adalah Zulkhaidir. Saat ditemui di pelabuhan, semula dia mengatongi tiket Kapal Kurnia tujuan Buton. Namun setelah menunggu lebih kurang dua jam, ia tidak diizinkan naik ke kapal, karena muatan kapal sudah penuh. “Kalau memang tak bisa naik kapal, kenapa tiket masih dijual. Kami juga sampai dibentak-bentak di pelabuhan, “ ujarnya.

Semula ia berencana naik Dumai Ekspress tujuan Buton. Karena tiketnya sudah habis, ia terpaksa membeli tiket speedboat Kurnia yang katanya masih bisa muat. “Tapi ternyata saat kapal tiba, tiba-tiba hanya sebagian saja yang bisa naik. Sebagian lagi, disuruh balik kanan oleh petugas dan diminta mengembalikan tiket,” ceritanya. Nasib serupa juga dialami Pendi. Ia juga diminta mengembalikan tiket yang sudah dibelinya, karena tak bisa berangkat. Padahal ia sudah menunggu selama satu jam lebih untuk bisa naik ke kapal. “Tak jadi berangkat. Kata mereka (petugas, red), kapal sudah penuh, “ terang Pendi. Terpaksa Nginap di Ruang Kantor Pelabuhan Akibat membeludaknya penumpang di Pelabuhan Mengkapan/Buton menghadapi arus balik Idulfitri, calon penumpang terpaksa harus menginap di sekitar areal pelabuhan. Memanfaatkan ruang-ruang kantor, menjadi alternatif bermalam sebab tidak adanya penginapan di wilayah Kecamatan Sungai Apit, Siak tersebut. Calon penumpang pun bukan

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 2

saja dari wilayah Siak, Pekanbaru dan kabupaten lainnya. Namun juga dari provinsi tetangga Sumatera Barat. Mereka yang akan berangkat, karena membludaknya penumpang berakibat harus antre. “Ya, memang harus bermalam dan baru dapat berangkat besok. Karena katanya yang bisa berangkat hari ini penumpang kemarin,” kata salah seorang penumpang, Andri. Menurutnya, tak sedikit calon penumpang yang harus menginap dan mencari tempat di sekitar pelabuhan. Dengan beralaskan kain dan pakaian di badan, serta bantal menggunakan tas yang dibawa, menurutnya hal itu terpaksa dilakukan. “Mau tak mau, karena tak ada penginapan di sekitar sini,” sambungnya. Camat Sungai Apit Wahyudi kepada Riau Pos membenarkan terjadi pelonjakan penumpang melalui kendaraan laut yang sangat signifikan dari tahun sebelumya. Sehingga pihaknya pun turut mendukung arus balik di pelabuhan Buton tersebut. “Ketersedian armada yang tidak mencukupi membuat penumpang harus menunggu

keberangkatan melalui kapal yang tersedia sehingga para penumpang yang tidak bisa diberangkatkan harus menunggu keesokan harinya,” aku Wahyudi. Disinggung mengenai penginapan di wilayah Pelabuhan Buton, memang diakui Yudi hingga kini belum ada. Karenanya, dia juga berharap ada sentuhan investor yang dapat membangun semacam wisma atau penginapan. Upaya dan langkah yang dilakukan Pemkab Siak sendiri terkait lonjakan penumpang diakui Kadishub Siak Said Arif Fadilah terus dilakukan pantauan intens. Sebab, lonjakan yang terjadi dua kali lipat dibanding arus balik tahun sebelumnya. “100 persen lonjakannya melalui Mengkapan tahun ini. Sehingga pengembangan pelabuhan juga perlu sebenarnya, karena itu perlu sekali dukungan pusat dan provinsi,” kata Arif Fadilah. Sementara Pemprov Riau mengklaim sudah menambah armada kapal satu unit untuk mengatasi membeludakanya penumpang. Hal ini disampaikan Kepala Dishub RIau Taufiq Usman Hamid ketika dikonfirmasi Riau Pos kemarin siang.

“Penambahan kapal dan jadwal akan dilakukan untuk menangani kondisi di Buton. Ada satu unit ditambah untuk melayani lonjakan penumpang arus balik,” kata Taufiq. Pelabuhan Dumai Masih Padat Sementara itu arus balik di terminal penumpang domestik Pelabuhan Bandar Sri Junjungan Kota Dumai cukup padat. Tercatat hampir 6.000 sudah berangkat dengan kapal Ferry sejak arus balik berlangsung. Manajer Operasional BUMD PT Pelabuhan Dumai Berseri Kota Dumai TM Zalek mengatakan, jumlah pemudik naik kapal Ferry penumpang terus meningkat sejak H+3, tujuan Batam dan sekitarnya. Ia mengatakan setidak ada 6 kapal Ferry yang beroperasional di Terminal Domestik Pelabuhan BSJ Dumai. “Puncak Senin (10/6) lalu ada 1.593 pemudik meninggalkan Kota Dumai. Sebagian besar bertolak ke Batam, Tanjungpinang dan Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau dan ditambah Bengkalis serta Selatpanjang,” ujarnya. Sementara untuk angkutan penyeberangan Roro Dumai-Ru-

pat untuk kedatangan pada 11 Juni 2019 tercacat sekitar 1.386 penumpang, 524 roda dua, 6 roda tiga, 117 roda empat, 19 roda enam. Pelabuhan Sungai Duku Meningkat Sementara di Pelabuhan Sungai Duku, Ketua Tim Terpadu Posko Angkutan Laut Lebaran 2019 Robert Suryaganda mengatakan tahun lalu jumlah penumpang yang datang dan berangkat periode Idulfitri sebanyak 16.121 penumpang. Sedangkan tahun ini meningkat jadi 18.773 penumpang. “Tahun ini meningkat sampai hampir 19 ribu penumpang yang naik dan turun,” kata Robert. Kendati demikian, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Pelabuhan Sungai Duku, Baginda Daulay menuturkan, tanggal 9 dan 10 Juni 2019, penumpang yang datang dan pergi masih mencapai angka di atas seribu, yaitu 1.054 pada 9 Juni dan 1.147 pada 10 Juni. “Hari minggu itu banyak, karena pegawai sudah mulai masuk kerja. Tapi hari Selasa akan lebih banyak lagi karena jadwal kapalnya kan berbeda-beda,” kata Daulay.(wir/egp/hsb/*2/ind)

Demo Hamil Sambungan dari hal.1 hukum setegak-tegaknya. Masih banyak kasus lain. Tapi hanya yang itu yang dijadikan pemicu lahirnya proposal yang didemo besar-besaran di Hongkong sekarang ini. Jaksa tahu: Chan Tong Kai, 19 tahun, itu pembunuhnya. Hakim pun tahu: Chan Tong Kai itu pembunuhnya. Chan Tong Kai sendiri, pun sudah mengaku: dialah pembunuhnya. Tapi pembunuhan itu dilakukan di Taiwan. Locus delicti-nya ada di luar Hongkong. Barang-barang bukti ada di sana. Hongkong tidak punya perjanjian ekstradisi dengan Taiwan. Atau negara lain. Hakim hanya bisa menjatuhi hukuman ringan. Itu pun karena diketahui Chan mengantongi kartu kredit milik perempuan yang ia bunuh. Dan Chan menarik uang senilai Rp35 juta dari kartu kredit itu. Di bank Hongkong. Menggunakan PIN pacarnya. Yang dengan rela memberikan kepada Chan. Dengan prinsip orang yang lagi jatuh cinta: milikku juga milikmu. Mencuri uang Rp35 juta, itulah nilai hukumannya. Hakim tahu itu tidak adil. Tapi hukum harus tegak: bunyi pasalnya begitu. Karena itu Carrie Lam ingin melakukan perubahan. Agar Hongkong bisa menyerahkan tersangka seperti Chan ke negara lain. Agar bisa dihukum di negara tersebut. Karena perbuatannya itu dilakukan di sana. Proposal Carrie Lam itulah yang didemo habis-habisan warga Hongkong. Minggu lalu. Dan kembali didemo kemarin. Sampai hari ini. Bahkan mungkin sampai hari Kamis minggu depan. Hari ini adalah hari pembahasan proposal itu Di parlemen Hongkong. Carrie Lam ngotot meneruskan proposalnya. Meski sudah didemo 1,03 juta orang Minggu lalu. Bahkan Carrie Lam menginginkan pembahasannya dikebut. Kamis minggu depan sudah harus diputuskan. Mengapa begitu kesusu? Chan, si pembunuh, akan bebas di hari Jumat. Kalau Kamis proposal itu

KAMARUDDIN  REDAKTUR: MUSLIM NURDIN

disetujui legislatif, Chan akan dikirim ke Taiwan. Untuk diadili di sana. Dalam kasus pembunuhan itu. Yang dibunuh adalah: Poon Hiu Wing, 20 tahun. Setahun lebih tua dari Chan Tong Kai. Dua tahun lalu dua remaja ini pacaran. Setelah satu bulan saling berkenalan. Keduanya kenal karena sama-sama bekerja di satu perusahaan Hongkong. Mereka sepakat ingin merayakan Hari Valentine 2018 di luar negeri. Di Taiwan. Sejak Desember 2017 mereka sudah memesan tiket. Dan hotel di Taipei. Tanggal 8 Februari 2018 mereka berangkat. Rencananya sampai tanggal 17 Februari. Sehari sebelum pulang mereka masih bersetubuh. Lalu ke pasar malam. Membeli koper warna pink. Balik ke hotel mereka bertengkar. Soal barang mana yang masuk koper mana. Lalu reda. Bersetubuh lagi. Tengah malam Poon kirim WA ke ibunya. Memberi tahu bahwa dia jadi pulang tanggal 17 keesokan harinya. Malam itu mereka bertengkar lagi. Setelah Chan tahu bahwa Poon hamil. Yang membuat Chan emosi, kata Chan, Poon mengaku ayah bayi itu adalah pacar sebelumnya. Chan lantas membenturkan kepala Poon ke dinding. Lalu mencekik lehernya dari belakang. Terjadilah perlawanan. Mereka bergumul di lantai. Selama 10 menit. Sampai diketahui Poon meninggal dunia. Chan langsung mengemasi barang-barang milik Poon. Untuk dimasukkan ke satu koper. Kecuali handphone milik Poon. Dimasukkan ke tas Chan sendiri. Dan kartu kredit milik Poon. Ia masukkan ke dompetnya. Sedangkan mayat Poon dimasukkan ke koper yang lain. Beres. Tidur. Besok paginya Chan membuang barang-barang milik Poon. Juga membuang mayatnya. Di satu taman dekat terminal bus Zhuwei. Chan langsung ke bandara. Pulang ke Hongkong. Aman. Hanya orang tua

Poon yang gelisah. Anaknya itu kok tidak datang pada hari yang dijanjikan. Pun hari-hari berikutnya. Tanpa ada WA pula. Dua minggu kemudian barulah ibunya bikin laporan polisi: anaknya hilang. Tapi sang ibu menemukan kertas pemesanan hotel. Tertinggal di kamar anaknya. Juga pemesanan tiket pesawat pulang-pergi. Atas nama dua orang Itu. Polisi pun mendapat petunjuk yang sangat berarti. Chan sebenarnya juga gelisah. Di dalam hati. Terutama sejak ada pengumuman anak hilang itu. Maka ia datang ke kantor polisi: mengakui apa adanya. Dialah yang membunuh pacarnya yang hamil itu. Tentu semua jalan cerita tadi versi Chan. Apakah benar ia emosi. Terpancing oleh pengakuan pacarnya. Bahwa ayah bayi itu pacar lama pacarnya. Juga apakah benar terjadi perlawanan. Yang jelas benar, adalah ia dua kali mengambil uang di kartu kredit milik almarhumah pacarnya. Carrie Lam memang menyebut kasus itu dalam proposalnya. Tapi, yang seperti itu akan banyak. “Saya tidak mau Hongkong menjadi surga persembunyian penjahat,” ujar Carrie Lam. Yang secara luas dikutip media internasional. Tapi para pendemo punya pendapat sendiri. Kalau proposal ekstradisi itu disetujui jadi UU, tidak hanya penjahat kriminal yang dikirim. Bisa jadi

merembet ke urusan politik. Yang tidak pro Cina akan dianggap penjahat. Dan bisa dikirim ke Beijing. Demo besar-besaran kali ini memang bukan membela si pembunuh. Tapi mengkhawatirkan masa depan kebebasan politik di Hangkong. Mereka bertekad demo kali ini tidak akan bubar. Mereka akan terus tinggal di jalan raya. Akan terus memblokade parlemen. Sampai kapan pun. Sejak malam sebelum jadwal sidang hari Rabu, mereka sudah menduduki semua jalan menuju parlemen. Memasang pagar besi. Berbaris bergandengan tangan di balik pagar itu. Hampir semua membawa payung. Agar bisa jadi pelindung diri: dari semprotan merica dari depan. Atau dari guyuran hujan dari atas. Minggu lalu polisi memang menggunakan semprotan cairan bermerica. Yang lebih aman daripada gas air mata. Meksipun akhirnya polisi juga gunakan gas air mata Rabu siang. Tujuan blokade itu agar anggota DPR Hongkong tidak bisa datang ke gedung parlemen.Rabu pagi kemarin mereka benar-benar tidak bisa bersidang. Mereka kumpul di kantor polisi untuk berangkat bersama dengan mobil khusus. Tapi juga tidak bisa. Sidang Rabu kemarin ditunda. Padahal Kamis depan, kata Carrie Lam, sudah harus jadi UU. Begitulah. Saya pun sulit mencari alenia penutup yang menarik. Untuk artikel dengan bahasan seperti ini. Ada usul?***

 TATA LETAK: SARUDIN  TATAWAN LETAK: ELWE


PRO-BISNIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 3

Pekan Ini, Harga TBS Kelapa Sawit Turun Laporan SOLEH SAPUTRA, Pekanbaru HARGA tandan buah segar (TBS) kelapa sawit periode 12– 18 Juni mengalami penurunan pada setiap kelompok umur. Jumlah penurunan terbesar dialami oleh kelompok umur 10-20 tahun sebesar Rp 4,88 per kg dari harga pekan lalu, seh-

ingga harga TBS periode saat ini menjadi Rp1.390,86 per kg. Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Riau Ferry Hc mengatakan, penurunan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Untuk faktor internal, penurunan harga TBS periode ini disebabkan oleh turunnya

harga jual CPO dan kernel dari hampir seluruh perusahaan sumber data. Sementara beberapa perusahaan malah tidak melakukan penjualan. “Untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami penurunan sebesar Rp37,50 perl kg, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp172,72

per kg, dan Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp36,93 per kg dari harga pekan lalu,� katanya. Sedangkan untuk harga jual kernel, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan sebesar Rp9,09 per kg, dan Asian Agri Group mengalami kenaikan sebesar Rp16,00 per kg dari harga pekan lalu.

“Untuk faktor eksternal penurunan harga TBS dipengaruhi oleh terjadinya pelemahan harga minyak kedelai dunia sebagai produk rival. Selain itu nilai tukar ringgit terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang menguat membuat investor agak menahan pembelian kontrak CPO,� jelasnya.(das)

Kemenpar Wacanakan Batasan Diskon Ojol

JPG

BERI PENJELASAN: Founder AJO, Roni Efendi menjelaskan tentang aplikasi AJO kepada Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah, baru-baru ini.

AJO, Aplikasi Karya Anak Nagari

Siap Ramaikan Pasar Ojek Online di Sumbar Selain aplikasi Gojek dan Grab yang sudah dikenal masyarakat, ternyata ada aplikasi transportasi karya anak nagari yang juga pantas dilirik. Namanya Antar Jemput Online (AJO). Seperti apa? Laporan ADETIO PURTAMA, Kuranji BERAWAL dari rasa ingin membuktikan bahwa karya anak nagari bisa sukses, Roni Efendi, 33, membuat aplikasi ojek online. Dia mengaku hanya tamatan Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan belajar menguasai ilmu teknologi (IT) secara otodidak. Dia tidak menyangka mimpinya untuk menciptakan dan membuat aplikasi ojek online asli putra daerah Sumbar bisa terwujud. Mimpi yang telah dimulainya sejak awal tahun 2018 tersebut, dalam waktu dekat akan di-launching dengan kegiatan konvoi mengelilingi Kota Padang. “Nama lengkapnya Antar Jemput Online (AJO), sebuah aplikasi pada perangkat lunak mobile yang memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan layanan jasa secara online. Jadi ini sejenis aplikasi ojek online yang sudah kita kenal,� katanya kepada JPG, Senin

(10/5). Ia menceritakan, awal dirinya membuat aplikasi AJO adalah karena ingin ikut berkontribusi sebagai generasi muda Sumbar untuk menciptakan sesuatu yang bisa dibanggakan tidak hanya untuk keluarga, tapi juga untuk Sumbar itu sendiri. “Kebetulan saya juga mendirikan sebuah lembaga yang bernama Daron Labs, sebuah lembaga pelatihan dan pengembangan IT dan multimedia. Jadi melalui Daron Labs saya memulai membuat aplikasi AJO pada awal tahun 2018,� tuturnya. Ia mengungkapkan, dalam aplikasi AJO ini dibuat hanya seorang diri. Ia memahami sedikit banyak tentang dunia IT dan multimedia sehingga sangat membantunya dalam pembuatan aplikasi AJO tersebut. “Saya hanya tamatan SMP. Saya tidak melanjutkan sekolah karena saat itu tidak lulus masuk ke SMK yang menjadi impian saya sejak kecil,� tuturnya. Roni mengaku belajar dunia IT dan multimedia secara otodidak dan berkumpul dengan teman-teman yang lebih mengerti dengan kedua bidang tersebut sehingga dirinya bisa menyerap ilmu untuk membuat aplikasi tersebut. Selama pengerjaan aplika-

si AJO, Roni banyak mengalami kesulitan bahkan cemoohan dari beberapa orang. Kebanyakan mereka mencemooh dengan mengatakan tidak mungkin tamatan SMP bisa membuat aplikasi ojek online. “Ya, ada yang cemooh, seperti mengatakan tidak mungkin karya anak nagari bisa mengalahkan perusahaan angkutan online yang besar-besar. Di samping itu ada juga yang mengatakan tamatan SMP tidak akan sukses bersaing,� ungkapnya. Namun Roni tidak mendengarkan cemooh orang-orang tersebut dengan terus bekerja menciptakan aplikasi AJO dan terbukti pada tahun 2018 juga aplikasi AJO rilis dan bisa diunduh di Playstore. “Sekarang aplikasi AJO sudah bisa diunduh di Playstore, sementara untuk Appstore sendiri masih dalam pengembangan. In sya Allah secepatnya. Cara unduhnya hanya ketik saja AJO maka akan keluar di pencarian Playstore,� jelasnya. Lebih jauh Roni mengatakan untuk saat ini terdapat 200 driver AJO di Kota Padang. Untuk daerah lainnya seperti Solok dan Tanahdatar baru puluhan driver yang bergabung. Untuk pemesanan AJO sendiri sudah bisa dilakukan sekarang,

namun karena keterbatasan driver dan jarak antar driver yang cukup jauh, jadi masih belum efektif. “Kalau mau menggunakan AJO sudah bisa. Tapi belum maksimal. In sya Allah kami akan launching secara besar-besaran dengan konvoi keliling Kota Padang,� ungkapnya. Sementara untuk layanan yang ada di aplikasi AJO, terdiri dari item Jo Ojek yang merupakan layanan antar jemput ojek online, kemudian Jo Oto yang merupakan layanan antar jemput menggunakan mobil serta Jo Truk, Jo Makanan, dan Jo Laundry. Selain itu juga ada Jo Kirim, Jo Rental, Jo Sembako, Jo Pijat, dan Jo Lapak. Tapi untuk saat ini sebagian item masih dalam pengembangan. In sya Allah sebentar lagi akan bisa digunakan oleh masyarakat,� tuturnya. Selain itu nantinya juga ada aplikasi yang tidak dimiliki kompetitor lain seperti Jo Bimbel dan juga item untuk guru ngaji datang ke rumah. Roni menyebutkan, perbedaan yang terdapat pada aplikasi AJO dengan aplikasi ojek online lainnya yaitu dimulai dari jaket dan helm yang berwarna kuning. Alasan dipilihnya warna kuning yaitu untuk lebih menarik perhatian masyarakat.(das)

JAKARTA (RP) – Kementerian Perhubungan berwacana untuk membatasi diskon ojek online (ojol). Wacana ini mendapat berbagai respon. Harapannya diskon tetap diberikan namun tidak merusak persaingan usaha. Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiyadi mengatakan bahwa diskon yang diberikan oleh operator ojol sering kali diberikan secara jor-joran. Dikhawatirkan jika dibiarkan akan menjadi predatory repricing. â€?Jadi bukan hanya marketing,â€? ungkapnya. Kemenhub, menurut Budi, telah berkonsultasi dengan KPPU. Menurutnya kalau diskon mengarah pada predatory pricing maka masuk pada ranah persaingan usaha. â€?Kalau cenderung persaingan usaha maka KPPU akan turun tangan,â€? bebernya. Langkah yang diambil Ke m e n h u b m e r u p a k a n peringatan agar operator m e m p e r hat i k a n s e k ma diskon. Lalu apakah diskon betul dihilangkan? Budi menyatakan bahwa diskon masih tetap dibolehkan. Namun harus ada rentan harga. â€?Jangan sampai 1 km nol rupiah,â€? ucapnya.Â

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menambahkan, diskusi mengenai diskon ojol ini dilakukan berdasarkan aspirasi driver. Pihaknya tidak akan memutuskan regulasi tanpa melakukan riset dengan berbagai pihak. Untuk itu Kemenhub siap menampung aspirasi dari driver, penyedia jasa transportasi online, Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) hingga Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI). Setelah itu mencapai kesepakatan, aturan tersebut akan disosialisasikan ke berbagai kota. “Jadi tidak benar kita (Kemenhub, red) yang memutuskan,â€? sambung Budi. Ekonom senior Institute for Development of Economics and Finance (Indef ) Enny Sri Hartati menilai, inisiatif mengatur diskon ojol ini harus dilakukan dengan hati-hati. Sebab diskon pada dasarnya hanyalah salah satu strategi perusahaan untuk menggaet konsumen, sehingga pemerintah tidak berhak untuk mengatur. Namun jika diskon itu dilakukan untuk mematikan salah satu pesaing bisnis

dengan cara yang tidak sehat, barulah pemerintah perlu menciptakan regulasi. “Maka pemerintah harus bisa membuktikan, apakah perang diskon memang menciptakan persaingan yang tidak sehat? Apakah diskon yang tidak sehat itu berpotensi mengubah struktur pasar dari saat ini duopoly menjadi monopoli?â€? kata Enny. Jika dugaan persaingan yang tidak sehat itu benar terbukti, barulah pemerintah layak mengatur soal diskon. Sebaliknya, jika tak ada bukti mengenai persaingan yang tidak sehat, maka pemerintah tidak perlu mengatur diskon. Sebab, ada kepentingan consumen yang juga harus dilindungi oleh pemerintah. Konsumen juga berhak mendapatkan layanan terbaik dari penyedia transportasi online. Ketua Gabungan Aksi Roda Dua (Garda) Indonesia Igun Wicaksono mengungkapkan diskon masih dibutuhkan. Kemenhub menurutnya juga telah berkomunikasi dengan asosiasi pengemudi ojek online itu. â€?Pembatasan diskon agar tidak mematikan usaha lain,â€? bebernya. (lyn/rin/jpg)

Bahas Tarif Layanan Jaminan Produk Halal JAKARTA (RP) - Mulai 17 Oktober mendatang layanan jaminan produk halal mulai berlaku. Saat ini Kementerian Agama (Kemenag) masih membahas besaran tarifnya. Layanan jaminan produk halal di Kemenag dijalankan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH). Kepala BPJPH Kemenag Sokoso menuturkan pembahasan tarif layanan jaminan produk halal tersebut

ď Ž REDAKTUR:DENNI ANDRIAN

digelar secara marathon. Melibatkan sejumlah pihak yang terkait dengan jaminan produk halal. ’’Nantinya tarif layanan jaminan produk halal itu diajukan ke Kemenkeu untuk mendapatkan persetujuan,’’ katanya, kemarin (12/6). Dia menuturkan nantinya tarif layanan jaminan produk halal sangat beragam. Sebab layanan yang diberikan oleh BPJPH juga cukup banyak dan kompleks. Tidak seka-

dar memberikan label halal kepada sebuah produk saja. Tetapi juga layanan lain seperti registrasi auditor halal, akreditasi lembaga pemeriksa halal, serta SNI halal, dan peningkatakan kompetensi penyelia halal. Menurut Sukoso saat ini konsumen yang muslim masih sering ragu terhadap kehalalan s ebuah produk. Pemicunya masih banyak produk yang berada di wilayah abu-abu.

’’Produk tersebut oleh produsennya diklaim berasal dari hewan yang haal. Namun ternyata produk itu belum terjamin kehalalannya,’’ jelasnya. Dia mencontohkan semua tahu bahwa rajungan dan ikan itu halal. Maka keduanya tidak perlu disertifikasi kehalalannya. Tetapi begitu rajungan dan ikan itu diolah menjadi sebuah masakah, ada bahan-bahan lain yang tercampur. (wan/jpg)

ď Ž TATA LETAK: COEP73


INTERAKTIF Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 4

Riau Pos berupaya menjembatani aspirasi pembaca atau masyarakat Riau pada umumnya. Jika itu berbentuk keluhan terhadap pemerintah daerah, Riau Pos akan menyiapkan liputannya dan diterbitkan di halaman ini. Termasuk instansi lain. Tentunya melalui kaedah atau etika yang sudah ditentukan. Dan Riau Pos berhak untuk memilih mana yang ditindaklanjuti dan yang mana tidak dengan berbagai pertimbangan. Kami juga akan mengedit seperlunya aspirasi pembaca yang dimuat, tanpa mengurangi/menghilangkan substansi isi. Untuk menyampaikan aspirasinya, silakan kirim pesan teks atau foto, atau keduanya melalui:

WA:

Hati-hati Stiker Halal pada Daging Babi HOAKS yang satu ini bisa membuat geger umat Islam. Bayangkan, ada kabar daging babi segar dalam kemasan yang diberi label halal. Daging itu disebut-sebut berasal dari Singapura dan sudah dipasarkan di Australia. Di media sosial, kabar itu beredar dalam bentuk foto daging babi segar yang dikemas dalam styrofoam dan dilapisi plastik transparan. Di bagian keterangan produk tertulis fresh pork, diproduksi di Singapura untuk pasar Australia. Tampak pula logo halal yang sedikit menutupi tulisan lokasi produksi. Salah satu netizen yang menyebarkan kabar itu di Indonesia adalah pemilik akun Facebook Oky Ariano Sobari (fb.com/kicky69). Pada 6 Mei 2019, dia menulis status yang disertai gambar produk daging babi berlabel halal itu. “Inilah bangsatnya Cina Singapura. Mereka melebeli halal dengan sembarangan ke produk babi,� tulisnya sembari membagikan posting-an milik Kartini Alexander (fb.com/kartini.alexander) pada hari yang sama. Sebenarnya ada kejanggalan dalam pesan yang disebar akun Oky Ariano dan Kartini Alexander. Di bawah foto daging babi terdapat pesan yang ditulis dalam bahasa Inggris. Isinya berupa imbauan agar tidak mudah percaya pada stiker halal di paket makanan ataupun restoran. Alasannya, siapa pun bisa dengan mudah menggunakan stiker semacam itu untuk kepentingan apa pun. JPG menelusuri kabar tersebut dengan berbekal tulisan NTUC Fairprice pada foto kemasan daging babi. Ternyata, foto serupa pernah muncul di portal berita Singapura straitstimes.com. Foto itu melengkapi berita berjudul “Halal� pork label an insensitive hoax: FairPrice. Berita itu terbit pada 27 Juni 2014. Dalam pemberitaannya, Straits Times menjelaskan bahwa gambar daging babi dalam kemasan berlabel halal yang beredar di internet adalah hoaks. Gambar yang sama pernah beredar pada 2007. CEO FairPrice Seah Kian Peng mengatakan, di gambar lama itu kemasannya dirusak, lalu tanda halal dipasang dan disebarkan kembali di medsos. “Kami ingin sekali lagi mengingatkan tentang palsunya gambar itu. Di kemasan aslinya, Fresh Pork itu tidak ada stiker halal dari Dewan Agama Islam Singapura,� jelas Seah Kian Peng. Anda dapat mengakses berita tersebut di bit.ly/HoaxLawas.(jpg)

Tajuk

rencanA

Kota ‘Berkuah’ Lagi

H

UJAN merupakan berkah. Tapi berkah itu kadang tidak ditampung dengan baik. Keberkahan yang berlimpahan itu pun bisa menjadi bencana. Itulah yang kini terjadi di Kota Pekanbaru yang bergelar “Kota Bertuah� ini. Berbagai titik banjir kemudian melanda kota ini pada Selasa (11/6) malam hingga Rabu (12/6). Kali ini, sama dengan beberapa kali banjir sebelumnya, terjadi dengan banyak titik genangan. Kota Bertuah pun berubah seketika menjadi “kota berkuah�. Kawasan paling parah terjadi banjir adalah di Kecamatan Tampan tepatnya di Kelurahan Sialang Munggu. Ada tiga RW di sini yang rumah warganya kebanjiran. Bahkan sebanyak 164 KK sempat mengungsi akibat banjir tersebut. Tiga RW yang mengalami banjir cukup parah adalah di RW 11, 17 dan 26. Ketinggian air di RW 11 bahkan mencapai hingga 1 meter. Di berbagai jalan terjadi kemacetan parah karena kendaraan melambatkan jalannya. Sebagian kendaraan harus mogok karena mesinnya terendam air. Banjir di Pekanbaru rutin terjadi setiap datangnya hujan lebat yang lama. Akar masalah banjir diduga berada pada topografi Pekanbaru yang memiliki elevasi rendah. Tali air itu ada yang tidak terhubung. Ada juga drainase berisi tumpukan sampah, dan anak sungai yang mengecil. Kondisi ini diperparah dengan situasi tidak jelasnya mana drainase utama Kota Pekanbaru tempat bermuaranya air dari saluran-saluran air yang ada. Dengan pesatnya pembangunan kota , daya tampung terhadap curah hujan makin sempit. Semua jadi perumahan. Resapan air yang berkurang karena kawasan-kawasan menjadi perumahan, toko, mal, perkantoran, menjadi penyebab lainnya banjir ini. Rata-rata, pejabat Pemko Pekanbaru sudah memahami apa penyebab banjir di kota ini. Masalah drainase yang tak terhubung, topografi yang rendah, berkurangnya resapan air, dan terjadinya pendangkalan anak sungai adalah masalah klasik yang selalu didedahkan. Lalu apa solusinya? Ini yang tidak terjawab juga hingga saat ini. Masalah perkotaan terus bertambah, tapi solusi tak juga ditemukan. Mungkin sudah ditemukan, tapi tidak ada eksekusi yang paten dan benar-benar solutif untuk mengatasinya. Kalau masalah ini tidak diselesaikan dan dituntaskan, maka banjir tentunya akan terjadi lagi. Lagi dan lagi. Padahal, efek banjir ini bisa sangat panjang. Mulai dari kerusakan aset, penyakit, berhentinya roda perekonomian, hingga masalah keamanan dan masalah sosial lainnya. Saatnya wali kota benar-benar memikirkan solusi atas banjir ini. Jangan malah banjir menjadi kado pahit bagi hari jadi kota ini.***

081375350355 e-mail/FB: riaupos.interaktif@gmail.com IG: @riaupos_interaktif

IWE

Siapkan Dokumen Perencanaan untuk TPU PANGKAL ANKERINCI (RP) - Kian menyempitnya lahan pekuburan atau Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Kabupaten Pelalawan, membuat masyarakat muslim khususnya Kecamatan Pangkalankerinci semakin khawatir. Pasalnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan masih belum merealisasikan pengadaan lahan TPU. Dan bahkan, Pemkab juga hingga saat ini masih belum memiliki dokumen perencanaan. ‘’Ya, lahan TPU di Kabupaten Pelalawan khususnya di Kecamatan Pangkalankerinci semakin menyempit. Dan kami tentunya sangat khawatir tidak akan lama lagi lahan ini sudah penuh dan tak bisa menampung jenazah lagi,’’ terang Iskandar salah seorang tokoh agama Kabupaten Pelalawan kepada Riau Pos, Rabu (12/6) di Pangkalankerinci. Diungkapkannya, bahwa munculnya kecemasan terhadap lahan pekuburan ini, setelah dirinya beberapa hari lalu ikut mengantarkan pemakaman warga di TPU samping Balai Adat Melayu Pelalawan atau samping makam Pahlawan dekat gedung DPRD Pelalawan. ‘’Kondisi TPU ini, lahannya semakin sedikit. Padahal, belum setahun lalu masih begitu luas. Masalah ini juga sebenernya sudah menjadi perbincangan banyak warga. Bahkan warga juga sudah berwacana untuk membeli lahan pemakaman sendiri. Na-

Pak Pemkab Pelalawan, lahan untuk tempat pemakaman umum (TPU) di Pangkalankerinci semakin sempit. Kami warga sangat khawatir tidak ada tempat lagi untuk jenazah selanjutnya. WA:08526530XXXX

mun ini baru wacana, mengingat ekonomi yang tak menentu bisa jadi membebankan masyarakat. Dengan kondisi sekarang ini, maka warga berharap Pemkab Pelalawan melalui Dinas Sosial (Disos) Pelalawan bisa menyediakan lahan pemakaman, karena semakin terbatasnya lahan pemakaman yang ada,’’ paparnya. Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pelalawan Tengku Mukhtaruddin MSi mengatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan melalui Diskessos akan segera menyiapkan lahan seluas dua hektare untuk dijadikan sebagai lahan Tempat Pemakaman Umum (TPU) baru. Di mana upaya ini dilakukan untuk mengantisipasi semakin berkurang dan kian padatnya lahan untuk penguburan jenazah di Kecamatan Pangkalankerinci. ‘’Jadi, kami akan segera menyiapkan lahan baru TPU di Ibukota Kabupaten Pelalawan yakni Kecamatan Pangkalankerinci seluas dua hektare. Di mana pengadaan lahan ini

Masyarakat Keluhkan Kerusakan Jalan Provinsi Jalan Garuda Sakti-Petapahan kerusakannya sudah semakin parah. Hingga saat ini belum ada tanda-tanda diperbaiki. WA:08126715XXXX

PEKANBARU (RP) - Banyaknya jalan-jalan provinsi dan kabupaten/kota yang rusak sangat dikeluhkan oleh masyarakat. Stakeholder, dalam hal ini pemerintah provinsi dan kabupaten/kota diminta untuk dapat menjalankan tugas dan fungsinya. Pantauan Riau Pos di lapangan, kerusakan jalan provinsi yang terparah itu berada di Jalan Lintas Garuda Sakti-Petapahan. Kerusakan jalan juga banyak dijumpai di jalan lintas Pasirpengaraian menuju Simpang Kumu. Selanjutnya Simpang Kumu menuju Kota Tengah, Kecamatan Kepenuhan. Menurut masyarakat tempatan, kerusakan jalan lintas provinsi dan kabupaten ini sudah terjadi sejak lama. Bahkan beberapa kali masyarakat juga sudah menyurati pemerintah setempat (Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat). Dengan harapan jalan-jalan yang sudah mengalami kerusakan yang parah itu dapat segera diperbaiki. ‘’Sudah lama jalan itu rusak, tapi sepertinya tidak ada upaya dari pemerintah untuk memperbaiki,’’ ungkap

MUSLIM NURDIN/RIAU POS

JALAN RUSAK: Kerusakan Jalan Garuda Sakti-Petapahan semakin parah, Rabu (12/6/2019).

Danur, salah seorang warga yang tinggal di Desa Petapahan. Keluhan yang sama juga disampaikan Ibnu Hajar, salah seorang warga Rokan Hulu yang menetap di Pekanbaru. Menurutnya, kerusakan jalan yang terjadi di Jalan Lintas Garuda Sakti-Petapahan ini sangat-sangat menyiksa masyarakat yang mudik pada tahun ini. ‘’Saking rusaknya jalan lintas provinsi ini, aspal-aspal di badan jalan itu sudah berubah menjadi jalan yang dilapisi sertu. Semuanya berlubang. Kalau ini terus dibiarkan bukan tidak mungkin akan ada korban jiwa di sana,’’ ujarnya.

 � � � �  ­

Â? € Â‚ Â? Â? ƒ Â? ‚ ƒ ƒ „ ­   Âƒ ƒ …„ †Â? Â? ˆ’ ˆ Š Â? ƒ …„ ‡ † Â? Â?„ ˆ ƒ ƒ ƒ „ ‰ „ Â’ „ ”› ‰ ”¤¤Â”  Â…ƒˆƒ† Â? ”¥–“”¤Â›Â—“–š“ “•––•Â? ƒ Â? Â? Â? Š Â? ­ „ Â? Â?

 Â„ Â? Â? ‘ ƒ Â… † ‡ Â… † ‡ ƒ Â… †  Â… † ŽƒÂ? Â? ­ Â? ÂŒ Â?  Âƒ Â„ Š Â? ­ ƒ „ Â? ƒ  Â‡  Âƒ „ ƒ Â„ ‚ ‰ ÂŽ Â…  Â? ­  Â‡ „   Â? ‰ ‰ ­

 Â?  Â? ­ ‚ …„ †Â? ‰ ‚ Â? ­ „ Â? …„ † Â? „  Â? Â? Â? ƒ Â?€ ƒ  Âƒ Â„ ­ Â…­ †Â?  Â„ Â? Â? ‡  Â? Â? Â? „ ˆ ˆ Â? Â? ­ Â? Â? Š Â? Â? Â? Â?  Â? Â? ­  Â? Â€Â? Â?  Â€ ‚   Â€  ÂƒÂ?„ Â… † Â? ƒ Š ƒ ƒ „ Â? ƒ „ Â? ‰ ‹„ Â? Â… ‚ ŠÂ? ƒ Â?  Â? Â… Â? ­ ƒ „ Â? Â… ‡

„ Â? ˆ‡ …ˆ ÂŒ † Â?„ Â… Â? Â? ‹ † Â…Â? † ­ Š „ Â… † „ Â? Â… ÂŒ † ‰ ÂŽ  Â?  Â? Â‰ Â… Â? ‰ Â…  Â? ‰ Â… ‰ ƒ Â„ Â? ‰ Â… ƒ  Â? ‰ Â… ‰ ƒ ­ Â? ƒ Â? ‰ Â… Â? Â? Â? ‰ Â… Â? ƒ Â? ‰ Â… Â? „ ‘ Â? ‰ Â… ‚ Â? ‰ Â… Š Â? Â? ‰ Â? ƒ Â? Â… Â? Â?  ÂŠ

 Â?  Â‰ „ ƒ Â?  Â‰ € Š ‚  Â… †Â? Â’ „ Š ÂŒ ƒ Â?

ď Ž REDAKTUR: HERIANTO BASERAH

telah kami bahas bersama Komisi I DPRD Pelalawan pada 2018 lalu. Namun demikian, untuk lokasi pengadaan lahan baru dan penataan TPU ini, maka saat ini kami tengah melakukan koordinasi bersama pihak-pihak terkait. Sehingga kami dapat mengetahui lokasi yang tepat untuk lahan baru TPU ini. Sedangkan untuk anggarannya, akan kami siapakan sebesar Rp 2 miliar dari APBD Pelalawan 2019 ini,’’ ujarnya. Ditambahkannya, bahwa pengadaan lahan TPU ini, belum bisa direalisasikan dalam waktu cepat. Pasalnya, pengadaan lahan bagi fasilitas umum banyak prosedur yang harus dilengkapi. Salah satunya dokumen perencanaan belum siap. ‘’Kalau anggaran sudah ada cuma dokumen perencanaan belum siap. Jadi, belum bisa dilaksanakan, apalagi ini kan sudah diatur dalam UU dan PP kita. Tak bisa sembarangan lah. Yang jelas keinginan masyarakat untuk lahan pemakaman itu sangat penting, tapi tetap harus sesuai prosedur. Dan acuannya berdasarkan UU No 2/2012 pasal 13 dan juga ada PP No 7/2012 yang berkaitan dengan pengadaan lahan untuk fasilitas umum. Namun demikian, kami pastikan pada 2019 ini, pengadaan lahan baru TPU ini segera kami realisasikan. Sehingga masyarakat tidak khawatir terkait kian menyempitnya lahan TPU,’’ tuturnya. (amn)

Ibnu Hajar yang juga salah seorang pengurus LAM Pekanbaru meminta kepada Gubernur atau Wakil Gubernur Riau untuk turun dan melihat langsung kondisi jalan lintas provinsi ataupun nasional yang rusak itu agar bisa diperbaiki kembali. ‘’Karena jalan ini merupakan sarana vital bagi perekonomian masyarakat,’’ imbuhnya. Dia juga meminta kepada Ketua DPRD terutama anggota DPRD Provinsi dari Rohul agar bisa menyikapi tentang keluhan warga Rohul terkait banyaknya jalan kabupaten, provinsi yang rusak sekarang ini.(lim)

 Â‹ Â€ Â€ Â?  Â€Â‚‚ Â€  Â€  Â€ Â? ”•–Â?–––“ Â? „ „ Â? „ Š„ ˆ Â… Â“ † ˆ —–Â?––– ˜“ ™ “­  ÂšÂ–Â?––– ˜“ „ Â? Š„ „ “ „ ‘ ›Â?œ–– ˜“ „ Â? Š„ ‘ ”•Â?––– ˜ “ Â? Š„ ˆ Â? Â… Â† žœÂ?––– ˜“ „ Â? „ Â… Â&#x; — „ Â&#x; ”œ– †Â? Š„ Â? Â… ‘ † ”¥–Â?––– ˜“ „ Â? Š„ Â? Â… ‘ † ›–Â?––– ˜“ „ Â? ˆˆÂ? ”– Â?   Â‰ Â„ ÂŒ Â? ˆ ˆ „ ž ¢ Âœ ‰ ƒ …‰  Âˆ „ ˜ Â„ † ”– ÂœÂ? Â’ …š•˜—š”† š¥šžž Â…Âœ † ¢ „ Â? …š•˜—š”† š¥š¥–Â? Â?˜ „ ÂŁ Â?‘ š¥šžš Â… ‘ „ † š¥šž— …ˆ † š¥šž› Â… „ † ¢ „ …š•˜—š”† œšš›–¤Â? ˆ Â? „ ‰ „ ˆ  Âœ ‰   Â? ”• ‰ „ ƒ ”••”–Â? Â’ …–•”† œžš¤¤ÂœÂšÂ– Â&#x;Â? …–•”† ÂœÂžÂšÂ—ÂĄÂ—Â”Â”Â? ˆ Â? „ Â’ ÂŒ ‰ ˆ „ žÂ? Â’

…š•˜——”† •——”¥ •——”œÂ? ˆ Â? „  Âˆ  ÂšÂ˜Â— Â’ …š•˜——›† ¥š–––– Â… † „ Â? …š•˜ ——›† ¥š•”š• Â…ÂšÂ•Â˜Â—Â—Â›Â†ÂĄÂšÂœÂ”Â”Â”  Â‚  Â?  Â€  Â„  Â„ „ Â?Â&#x; ‰ ˆ „ „ Â? ”–›Â?–––––”•¥¥¥¼  Â„ „   ­ ‰

‰ ƒ ˆ „ „ Â? ”–›Â?––¤Â”””žš¥›¼  Â„ Š Š ‚ ˆ „ ‰

‰ ƒ ˆ „ „ Â? Â•Â˜Â–ÂœÂ›Â˜Â–Â–Â–Â–ÂĄÂžÂ? Â? ƒÂ?„  Â€ ­ ‘ „ ˆ’ ˆ „ Â? Š ÂŒ Â? ‘ „ Â? Â? ˆ “Â?Â?Â?Â? Â?‘ Â? Â? ˆ “Â?Â?Â?Â? Â?‘ „ „ “ „ „ „ ÂŒ „ Â? ‰ „ „ ÂŒ „ „ Â? Â? ƒ „ „ ˆ Â?

ď Ž TATA LETAK: ELWE


KOMUNIKASI-BISNIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 5

Pembalap AHRT Gemilang di CEV Barcelona

AHRT FOR RIAU POS

BALAPAN: Dua pembalap Astra Honda Racing Team gemilang, saat balapan di CEV Barcelona, Rabu (12/6/2019).

PEKANBARU (RP) - Para pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) tampil gemilang pada lanjutan CEV International Championship di Barcelona, Spanyol, Rabu (12/6). Pada dua balapan yang digelar di Sirkuit Catalunya itu, Andi Gilang finish terbaik di posisi kelima pada penampilan perdananya, sedangkan Gerry Salim tembus 10 besar. Sebelumnya, pada race pertama CEV Moto2 European Championship, Andi mengakhiri balapan di posisi ke-12, sedangkan Gerry finish ke-18. Balapan pertama ini dikurangi durasinya menjadi 11 lap setelah proses pembersihan, menyusul adanya pelumas yang tumpah di lintasan. Andi memulai balapan dari posisi start ketujuh, tetapi tercecer ke urutan ke-12. Meskipun sempat mengalami masalah, dia bisa mempertahankan posisinya

hingga finish. Sementara Gerry memulai balapan dari posisi ke-15, dan akhirnya tersisih dari posisi peraih poin setelah finish di urutan ke-18. Setelah mempelajari data bersama tim dan melakukan beberapa perubahan sebelum balapan kedua, Andi dan Gerry merasa lebih nyaman dengan motor bermesin Honda 600 cc Moto2 sasis Kalex yang ditungganginya, dan itu terlihat dari performa mereka. Pada balapan kedua, Andi hanya kehilangan satu posisi saat start dan Gerry naik satu posisi. Setelah itu, keduanya berhasil memperbaiki posisi dan melewati pembalap lain, hingga akhirnya bisa menyelesaikan balapan dengan finish di posisi kelima dan ke-10. Catatan ini menjadi hasil luar biasa buat Andi, karena merupakan penampilan perdana di kelas CEV Moto2.

Pembalap asal Bulukumba, Sulawesi Selatan itu dipercaya tampil dengan tim Astra Honda Racing Team (AHRT) di CEV, selain menjadi andalan di Asia Road Racing Championship kelas Supersport 600. Andi menceritakan, pada balapan pertama, dirinya mendapatkan beberapa masalah saat start, sekaligus tidak mendapatkan cengkeraman yang bagus saat balapan akan berakhir, sehingga hanya mampu finish di posisi ke-12. “Pada balapan kedua, saya merasa lebih baik sejak awal dan mampu menjaga kecepatan, sehingga saya bisa bertahan di grup depan. Mereka akhirnya bisa lepas karena ada beberapa pembalap di sekitar saya yang bersaing ketat. Saya tetap tenang dan konsisten hingga akhirnya finish di posisi kelima. Saya sangat senang dengan hasil ini,” kata Andi Gilang.(rls/ayi)

Nilai Tukar Petani Riau Naik 0,05 Persen Laporan PRAPTI DWI LESTARI, Pekanbaru BADAN Pusat Statistik (BPS) Riau, Rabu (12/6) kembali mengumumkan nilai tukar petani (NTP) di Provinsi Riau sebesar 95,76 atau naik sebesar 0,05 persen dibanding NTP April 2019 sebesar

95,70 pada Mei 2019. Kepala BPS Riau S Aden Gultom menjelaskan, kenaikan NTP ini disebabkan oleh kenaikan indeks harga yang diterima petani yaitu sebesar 1,19 persen relatif lebih tinggi dibandingkan kenaikan indeks harga yang dibayar petani sebesar 1,14

persen dibandingkan bulan sebelumnya. “NTP Mei 2019 sebesar 95,76 dapat diartikan bahwa petani secara umum mengalami defisit,” tuturnya. Selain itu, defisit ini terutama terjadi pada petani subsektor hortikultura NTPH sebesar 98,00 poin, subsektor

peternakan NTPT sebesar 96,12 poin, subsektor tanaman perkebunan rakyat NTPR 92,83 poin. Sementara itu, subsektor yang mengalami surplus adalah subsektor perikanan NTNP sebesar 112,36 poin, dan subsektor tanaman pangan NTPP sebesar 100,99 poin.

Kenaikan NTP di Provinsi Riau pada Mei 2019 terjadi pada 3 dari 5 subsektor penyusun NTP, yaitu subsektor peternakan naik sebesar 1,60 persen, subsektor hortikultura naik sebesar 1,19 persen, dan subsektor perikanan naik sebesar 0,63 persen. Pada Mei 2019, ada 3 dari

10 provinsi di Pulau Sumatera mengalami kenaikan NTP yaitu Provinsi Riau, Provinsi Jambi, dan Provinsi Kepulauan Riau. Jika dibandingkan dengan NTP provinsi lain di Pulau Sumatera, Riau menduduki peringkat ke-5, di bawah Provinsi Lampung, Provinsi

Jambi, Provinsi Kepulauan Riau, dan Provinsi Sumatera Utara. “Nilai tukar usaha rumah tangga pertanian (NTUP) Provinsi Riau mengalami kenaikan sebesar 1,10 persen, yaitu dari 108,18 pada April 2019 menjadi 109,36 pada Mei 2019,” tegasnya.(ayi)

Lagi-lagi Ferrari Monza SP1 Rebut Penghargaan Desain Mobil Terbaik JAKARTA (RP)- Tahun ini, Ferrari kembali menyebut penghargaan bergengsi, khususnya di dunia desain otomotif dengan menerima Best of the Best Award dari Red Dot Award 2019. Sebelumnya dari IF Design Award 2019. Ferrari terwakili dari model Monza SP1 yang didaulat menjadi mobil dengan desain terbaik. Selain itu, tim desain Ferrari yang dipimpin Flavio Manzoni juga mendapat penghargaan kehormatan. Dalam hal ini, Ferrari terbilang sulit untuk dilampaui. Bicara desain mobil, Ferrari cukup piawai sejak 2015 lalu. Jika ditotal, hingga tahun ini Ferrari sudah mengoleksi 14 penghargaan desain terbaik dari Red Dot Award : Product Design.

 REDAKTUR: MONANG LUBIS

INTERNET

“Ferrari memahami lebih baik daripada perusahaan lain bagaimana membuat mobil sport mewah menjadi objek yang memikat. Para desainer menggunakan teknologi canggih dan bahasa desain yang

emosional untuk memberikan pengalaman berkendara yang tak tertandingi,” kata bos Red Dot Award, Peter Zec. Ferrari Monza SP1 menawarkan gaya klasik barchetta yang populer pada era 50-an.

Monza merupakan konsep baru dari seri khusus-terbatas Ferrari. Seremoni penyerahan penghargaan Red Dot Award 2019 akan dilakukan pada 8 Juli akan datang. (mg8/jpnn)

 TATA LETAK: COEP73


KOMUNIKASI-BISNIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 6

FOTO BERSAMA: Branch Manager PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru Donny Valiandra (empat kanan) foto bersama Asisten Direktur PT Citraciti Pasific Arcin Senggana (tengah) dan Manajer PLN UP3 Pekanbaru Himawan Sutanto (empat kiri) beserta jajaran dari PT PLN Persero Wilayah Riau dan Kepulauan Riau foto bersama usai penandatanganan perjanjian kerja sama pembiayaan tagihan listrik PLN di ballroom Swiss Bell Hotel Pekanbaru, Rabu (12/6/2019).

PRAPTI DWI LESTARI / RIAU POS

Kerja Sama Pembiayaan Tagihan Listrik Bank Bukopin-PT PLN dan PT Citraciti Pacific Laporan PRAPTI DWI LESTARI, Pekanbaru PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru bersama PT Citraciti Pacific, Rabu (12/6) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama pembiayaan tagihan listrik PLN bersama PT PLN ( Persero) Wilayah Riau dan Kepulauan Riau UP3 Pekanbaru. Hadir dalam acara tersebut, Direktur UMKM PT Bank Bukopin Tbk Heri Purwanto, GM Bisnis Regional II Jeffry Z.C Nelwan, Branch Manager PT Bank Bukopin

Tbk Cabang Pekanbaru Donny Valiandra, GM Wilayah Riau dan Kepulauan Riau Irwansyah Putra, Senior Manager Niaga PLN Wilayah Riau dan Kepulauan Riau Busran Labintang, Manajer PLN UP3 Pekanbaru Himawan Sutanto, Asisten Direktur PT. Citraciti Pasific Arcin Senggana, dan Vice President Finance, Administrasi dan Accounting Sim Eng Lian yang dilaksanakan di ballroom Swiss Bell Hotel. Branch Manager PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru Donny Valiandra mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dan memudahkan para nasabah PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru yaitu PT Citraciti Pasific yang merupakan pemilik dua mal terkemuka di Pekanbaru yaitu Mal SKA, dan Plaza Citra dalam

Chevrolet Tak Mau Jalan Bila Tak Pakai Seat Belt JAKARTA (RP)- Chevrolet baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka meluncurkan fitur keselamatan terbaru untuk kendaraan yang akan dibesutnya di masa depan. Fitur tersebut bernama Buckle to Drive. Mengutip laman USAToday, Selasa (4/6), Buckle to Drive sebagai fitur keselamatan akan memaksa pengemudi menggunakan sabuk keselamatan atau seat belt. Jika tidak, fitur Buckle to Drive akan membuat kendaraan enggan berjalan hingga sabuk keselamatan benar-benar terpasang. Buckle to Drive akan hadir perdana di kendaraan Chevrolet Traverse, Malibu dan Colorado pada tahun 2020 mendatang. Buckle to Drive akan diintegrasikan ke dalam mode Teen Driver dan dirancang untuk tidak memungkinkan pengemudi memindahkan tuas transmisi dari Pl:P’ ke ‘D’ (dalam transmisi otomatis) selama hingga 20 detik jika sabuk pengaman pengemudi tidak terpasang. “Buckle to Drive tertanam dalam sistem Teen Driver Chevrolet dan bertujuan membantu mengingatkan remaja untuk melek setiap kali mereka naik ke belakang kemudi,” kata Tricia Morrow, insinyur keselamatan Chevrolet, dalam sebuah pernyataan. Mode Teen Drive sendiri dikenalkan pada 2015 silam. Mendukung aspek keselamatan berkendara lainnya, mode Teen Drive akan secara otomatis mematikan radio hingga sabuk pengaman pengemudi dan penumpang depan dikencangkan dan juga memungkinkan orang tua untuk mengatur kecepatan maksimum dan batas volume audio. Menurut data lembaga kesehatan Centers for Disease Control and Prevention, kecelakaan kendaraan bermotor adalah penyebab utama kematian bagi remaja-remaja di Amerika Serikat (AS). Remaja memiliki tingkat penggunaan sabuk pengaman terendah dibandingkan dengan kelompok umur lainnya. Chevrolet mengatakan dalam pernyataannya bahwa perusahaan tersebut melakukan penelitian ekstensif tentang risiko tersebut. Pihaknya mengatakan kalau fitur Buckle to Drive dalam sistem Teen Driver-nya yang didasarkan pada studi percontohan internal baru-baru ini akan membuat pengemudi remaja lebih sadar untuk menggunakan sabuk keselamatan sebelum berkendara. Seperti sudah disinggung di atas, fitur Buckle to Drive hanya tersedia bila kendaraan dalam mode Teen Driver. Untuk menggunakan mode Teen Driver, orang tua dapat meng aktifkan fitur dengan membuat PIN di menu pengaturan yang memungkinkan mereka untuk mendaftarkan kunci remaja mereka. Pengaturan Teen Driver dihidupkan hanya ketika tuas kunci terdaftar digunakan untuk memulai kendaraan. Saat aktif, Teen Driver mematikan radio secara otomatis hingga sabuk pengaman pengemudi dan penumpang depan dipasang. Volume maksimum sistem radio juga dapat diatur ke tingkat yang lebih rendah. Orang tua dapat menetapkan batas kecepatan maksimum mobil hingga 85 mph dan dapat memilih peringatan kecepatan antara 40 hingga 75 mph bahwa jika terlampaui fitur akan mengaktifkan peringatan visual dan suara yang terdengar. Teen Driver juga menawarkan kartu laporan dalam kendaraan di mana orang tua dapat melihat bagaimana anak remaja mereka mengendarai kendaraan mereka. Kartu laporan melacak jarak yang ditempuh, kecepatan maksimum yang dilalui, peringatan kecepatan berlebih yang dikeluarkan, peristiwa throttle terbuka lebar dan berapa kali sistem keselamatan lainnya diaktifkan, termasuk kontrol stabilitas, kontrol traksi dan pengereman anti penguncian.(jpnn/mng)  REDAKTUR: MONANG LUBIS

hal membayar biaya listrik. Apalagi dalam kerja sama ini, PT Bank Bukopin Tbk memberikan layanan Flexi Bills ini, dalam artian sederhana. Bank Bukopin menalangi semua tagihan-tagihan listrik tersebut, dengan begitu uang yang seharusnya digunakan untuk pembayaran listrik oleh nasabah bisa digunakan untuk usahanya yang lain. Selain itu, dengan layanan ini, pelanggan daya besar PLN dapat mengatur pengeluaran untuk pembayaran tagihan listrik bulanan dengan waktu ekstra yang lebih fleksibel. “Para pembisnis ini bukannya kesulitan cash flow atau kesulitan dana. Tapi yang namanya pengusaha inikan tak pernah mau uangnya berhenti, kalau masih bisa diinventasikan ke yang lain,

dan mendapat keuntungan, sehingga dapat digunakan untuk mengembangkan bisnisnya ke depan,” tutur Donny. Lanjut Donny, dengan kerja sama ini pihak PT Bank Bukopin ini dalam bentuk pembayaran rekening listrik nasabah yang merupakan pelanggan PLN terutama pelanggan besar, akan ditalangi dulu oleh Bank Bukopin dan nantinya para pelanggan akan diberikan account pembayaran dari Bank Bukopin. Selanjutnya, Manajer PLN UP3 Pekanbaru Himawan Sutanto menyambut baik kerja sama antara PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru, dan PT Citraciti Pasific dengan PT PLN Persero Wilayah Riau dan Kepulauan Riau. Menurut Himawan, selama ini

hampir semua para pelanggan besar PLN tidak ada yang menunggak, tapi pelanggan besar PLN rata-rata sering membayar di akhir periode seperti mendekati tanggal 20, sehingga kerja sama ini dapat membantu semua pihak dalam menyelesaikan masalah pembayaran listrik. “Kami sangat mengapresiasi dukungan PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru yang membantu dalam hal menalangi pembayaran listrik dari dua mal terbesar di Pekanbaru ini. Dengan ditalangi mungkin sebelum tanggal tersebut bisa dilakukan pembayaran, dan pelanggan besar PLN sendiri tidak perlu tergesa-gesa menyediakan uang atau memiliki kekhawatiran untuk diputus arus listriknya oleh PLN, karena telah ditalangi terlebih dahulu oleh PT Bank Bukopin Tbk

Cabang Pekanbaru,” jelasnya. Selain itu, untuk pelanggan PLN lainnya nikmati juga promo spesial diskon biaya tambahan daya sebesar 50 persen khusus 220 VA - 197 kVA dan 100 persen untuk rumah ibadah berlaku hingga 30 juni 2019 dan proses hanya 1 hari. Selanjutnya, Assisten Direktur PT. Citraciti Pasific Arcin Senggana mengucapkan, terima kasih atas dukungan dan kerja sama antara PT Bank Bukopin Tbk Cabang Pekanbaru dan PT PLN Persero Wilayah Riau dan Kepulauan Riau yang telah menjembatani PT Citraciti Pasific dalam hal pembiayaan tagihan listrik PLN. “Kami berharap semoga kerja sama ini dapat selalu memberikan keuntungan bagi semua pihak kedepannya,”tegasnya.(mng)

CS Mal Manjakan Pengunjung dengan Ribuan Voucher Belanja PEKANBARU (RP) - Selalu menjadi bagian spesial dan ingin terus memanjakan pengunjung setianya, Rabu (12/6) Ciputra Seraya (CS) Mal kembali menghadirkan program hadiah langsung voucher belanja senilai Rp25.000. Public Relation CS Mal Rindi Sri Marilin mengatakan, hadir sejak 1 hingga 30 Juni yang akan datang, CS Mal akan memberikan total 1.200 voucher belanja bagi pengunjung setia CS Mal. Para pengunjung setia CS Mal yang berhak untuk mendapatkan voucher belanja ini adalah pemegang CS card yang berbelanja Rp300.000 tidak berlaku kelipatan, serta penukaran struk belanja berlaku setiap hari Senin hingga Ahad selama periode berlangsung di konter informasi lantai UG CS Mal. Selain itu, pengunjung setia CS Mal yang berpartisipasi dalam iven hadiah langsung voucher belanja Rp25.000 adalah pengunjung setia yang telah menjadi member CS card. “Bagi pengunjung setia CS Mal yang juga ingin berpartisipasi dalam iven spesial ini tetapi belum menjadi member CS card, segera daftarkan diri anda di konter informasi lantai UG CS Mal,” kata dia.

PRAPTI DWI LESTARI /RIAU POS

CS MAL: Suasana Ciputra Seraya (CS) Mal saat petang hari terlihat indah ditemani dengan cahaya lampu yang menyejukkan mata, Rabu (12/6/2019).

Bukan itu saja, guna membantu kepada sesame, CS Mal kembali bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Transfusi Darah (UTD) Kota Pekanbaru menghadirkan aksi sosial donor darah selama Ramadan 2019. Tepatnya pada 5 Mei hingga 02 Juni 2019 dengan mengambil venue di area publik lantai 2 CS Mal, iven sosial yang sudah berlangsung hampir satu bulan

ini telah mendapatkan ratusan kantong darah yang nantinya akan dimanfaatkan bagi orang-orang yang sedang membutuhkan transfusi darah. Tidak hanya itu, masih dalam rangka memenuhi kebutuhan darah di bank darah PMI UTD Pekanbaru usai Hari Raya Idulfitri 1440 H, iven sosial donor darah kembali dilanjutkan pada 7 Juni hingga 30 Juni 2019 yang akan datang.

“Mewujudkan semangat berbagi di bulan yang penuh dengan ampunan ini, CS Mal kembali mengajak pengunjung setianya untuk bisa berbagi kebaikan kepada sesama. Yang menjadi hal spesial, selama acara berlangsung PMI juga menghadirkan bingkisan menarik bagi pengunjung setia CS Mal yang sukses dalam mendonorkan darahnya,” tegasnya.(ayi)

Usai Idulfitri, Harga Mitsubishi Xpander Naik Rp4 Jutaan JAKARTA (RP)- Usai Idulfitri 2019, Mitsubishi menaikkan harga jual small MPV terlarisnya, Xpander. kenaikan harga berkisar dari Rp1 juta lebih hingga Rp4 juta lebih, (tergantung tipe). Kenaikan

harga mobil tetntu lumrah adanya karena beberapa faktor yang memengaruhi, baik faktor eksternal maupun internal. Dari pantauan JPNN.com, dari jaringan Nusantara Berlian Motor (NBM) di Depok, kenaikan harga Mitsubishi Xpander memang terjadi kenaikan harga. “Iya, emang ada perubahan harga untuk model Xpander. Ya sekitar Rp4 jutaan, ber variasi sesuai t i p e ,” kata

t e n a g a p e n j u a l Mi t s u b i s h i NBM-Depok kepada JPNN.com, Selasa (11/6) siang. Salah satu contohnya, untuk Xpander tipe terendah GLX M/T yang sebelumnya Rp206.100.000, menjadi Rp210.300.000. Saat ini, Mitsubishi Xpander ditawarkan dalam delapan tipe berbeda dengan pilihan transmisi manual dan otomatis. Salah satu kampanye Mitsubishi #PilihXpanderPinterBener ialah paket perawatan menyeluruh berupa SMART Package (biaya perawatan murah) yang menjadi daya tawar kepemilikan Xpander sejak diluncurkan. Melalui paket tersebut, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) tidak sekadar hanya menggratiskan biaya perawatan dalam skala 10.000 kilometer. Tetapi lebih dari itu dan bahkan hingga 50.000 kilometer konsumen tetap mendapatkan gratis biaya perawatan Xpander. Department Head of After Sales

Marketing & Development PT MMKSI Ronald Reagan mengatakan bahwa konsumen yang membeli Mitsubishi Xpander tetap akan merasakan untung karena paket biaya murah. “Setiap pembelian Xpander baru, konsumen mendapatkan layanan paket SMART tipe Gold, dengan manfaat biaya perawatan gratis sampai tiga tahun atau 50.000 km termasuk part service berkala, produk chemical, aplikasi water repellent dan asuransi kecelakaan diri selama satu tahun,” kata Ronald Reagan. Untuk aplikasi water repellent, tambah Ronald Reagan, kendaraan customer akan dilapisi setiap 10 ribu km. Fungsinya agar bodi tunggangan ini terlindung dari jamur yang bisa terjadi akibat pemakaian. Sedangkan asuransi kecelakaan akan diberikan selama satu tahun. Namun, kelebihan asuransi ini akan melekat pada customer. (mg8/jpnn)  TATA LETAK: COEP73


INTERNASIONAL Riau Pos

lKAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 7

Rudal Houthi Serbu Arab Saudi Laporan JPG, Riyadh SERANGAN rudal dari Houthi menghantam Bandara Abha, Provinsi ‘Asir, Arab Saudi, Rabu (12/6). Kiriman misil dari pemberontak Yaman itu melukai 26 warga sipil. Pemerintah Arab Saudi pun dibuat pusing dengan serangan Houthi yang gagal dicegah tersebut. Agresi Houthi di wilayah barat daya Arab Saudi tersebut merupakan yang kedua pekan ini. Senin lalu (10/6) Houthi juga mengirimkan dua pesawat tanpa kendali untuk menyerang pangkalan udara militer King Khalid di dekat

kota perbatasan Khamis Mushait. Namun, koalisi militer gabungan Arab Saudi berhasil menembak jatuh dua drone tersebut. Koresponden Al Jazeera Mohammed Al Attab mengatakan, serangan kelompok aliran Syiah yang menguasai setengah wilayah Yaman itu meningkat beberapa minggu terakhir. Bulan lalu Angkatan Udara Arab Saudi juga menembak jatuh drone yang menuju Bandara Jizan. ”Bagi Houthi, itu adalah upaya balas dendam terhadap invasi yang dilakukan oleh koalisi Arab Saudi selama ini,” jelas dia. Kerajaan Arab Saudi dan seku-

tunya memang terus menggempur wilayah kekuasaan Houthi sejak 2015. Mereka terus melakukan serangan udara ke lokasi yang diduga sebagai markas operasi pemberontak. Namun, upaya itu terbukti gagal dengan serangan yang baru-baru ini terjadi di wilayah Arab Saudi. Jubir Koalisi Arab Saudi Turki Al Malki meradang atas serangan tersebut. Menurut pihaknya, serangan Houthi kali ini sudah keterlaluan. Sebab, incaran rudal kali ini adalah warga sipil. Abha memang terkenal sebagai salah satu destinasi wisata di Timur Tengah karena berada di dataran

tinggi. ”Itu adalah aksi terorisme sekaligus kejahatan peperangan. Kami akan membalas dengan tindakan tegas,” ungkap dia seperti dikutip Agence France-Presse. Malki menjelaskan, delapan korban masih harus dirawat di rumah sakit. Sedangkan 18 orang lain sudah dipulangkan setelah mendapat pertolongan pertama. ”Yang mereka lukai bukan hanya warga Saudi. Ada warga India di antara tiga korban perempuan,” imbuhnya. Kemarahan Arab Saudi tidak hanya tertuju kepada pemberontak, tapi juga pemerintahan Hassan Rouhani di Iran. Menurut mereka, tak mungkin kubu yang dipimpin

Presiden Ali Abdullah Saleh ‘Afasy bisa bertahan setelah diserang bertubi-tubi. Apalagi, Houthi juga berhasil menyerang jaringan pipa migas Arab Saudi Mei lalu. Serangan dengan teknologi seperti itu pasti perlu bantuan dari negara berteknologi militer yang maju. ”Serangan terbaru membuktikan bahwa para teroris itu mendapatkan bantuan dari Iran,” tegas Malki. Jalan Perdamaian Terhambat Bisa jadi, serangan terbaru dari Houthi menghambat perundingan perdamaian yang sekarang dilakukan oleh PBB. Beberapa minggu terakhir upaya dari utusan khusus

Martin Griffiths sudah terhambat karena protes rezim Presiden Mansour Hadi. Hadi menilai Griffiths terlalu memihak kepada Houthi. Dia kesal karena selama ini kubunya tak pernah diundang dalam pembicaraan perdamaian. Yang datang hanyalah perwakilan pemberontak dan koalisi Arab Saudi. Namun, Dewan Keamanan PBB terus mendorong Griffiths untuk meneruskan pekerjaannya. ”Kami mendukung penuh proses perdamaian yang terjadi saat ini. Kami meminta semua pihak bisa bersikap konstruktif,” bunyi pernyataan resmi Dewan Keamanan PBB.(bil/c11/dos/jpg)

India Dihajar Badai dan Kemarau NEW DELHI (RP) - Cuaca ekstrem di India benar-benar membuat rakyatnya pusing tujuh keliling. Di saat sebagian besar wilayah mengalami kemarau panjang, mendung gelap justru menyelimuti pesisir barat India. Mendung itu dibawa badai Vayu yang diprediksi menggilas Negara Bagian Gujarat dan Maharashtra. Perdana Menteri Gujara Vijay Rupani mengatakan, pihaknya sudah mengevakuasi 130 ribu orang dari wilayah pantai dan sekitarnya. Namun, pekerjaan mereka belum selesai. Sebab, total penduduk di wilayah tersebut 300 ribu jiwa. Padahal, area itu sudah harus steril saat siklon Vayu merapat hari ini (13/6) pukul 05.30 waktu setempat. ’’Banyak orang yang tak mau meninggalkan rumah mereka,’’ ujar Ajay Prakash, aparat lokal, kepada Agence France-Presse. Wilayah yang tak dilalui angin berkecepatan 170 km per jam tersebut juga tak bebas dari masalah. Sebagian besar wilayah India terdampak karena musim kemarau berkepanjangan. Di Negara Bagian Rajasthan, suhu luar ruangan bisa melebihi 50 derajat Celsius. Menurut News18, baru wilayah selatan seperti Negara Bagian Kerala yang akhirnya kedatangan angin muson. Itu pun terlambat satu minggu dari prediksi awal. Mereka pun khawatir musim hujan akan berlangsung singkat seperti kondisi tiga tahun belakangan. ’’Setiap kemarau, keadaan terus memburuk. Saya berdoa tahun ini air kita cukup,’’ ungkap Naresh Rera, petani asal India. (bil/c20/dos/jpg)

Target Kalahkan Johnson REUTER

HILANG: Sejumlah wisatawan Korsel hilang di Sungai Danube setelah kapal wisata yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan, Selasa (11/6/2019).

Empat Jenazah Turis Korsel Diangkat dari Dasar Sungai Danube BUDAPEST - Mermaid akhirnya muncul ke permukaan. Kapal turis yang tenggelam di Sungai Danube, Budapest, Hungaria, itu dapat diangkat kemarin, Selasa (11/6). Sebelum kapal nahas tersebut dibawa ke darat, tim penyelam berhasil mengevakuasi empat jenazah. Proses identifikasi masih berlangsung. ‘’Diduga, dua korban di antaranya adalah kapten kapal dan satu-satunya korban anak-anak di insiden tersebut,’’ ujar Juru Bicara Kepolisian Budapest Kristof Gal sebagaimana dikutip AFP. Kecelakaan yang menimpa kapal Mermaid itu terjadi pada Rabu malam (29/5). Saat itu hujan turun dan entah bagaimana kapal pesiar Viking Sigyn menabrak Mermaid. Ketika itu dua kapal tersebut sama-sama melintas di bawah Jembatan Margaret. Mermaid dengan cepat teng-

gelam. Sebanyak 7 di antara 35 penumpang berhasil selamat. Sisanya tewas. Ada delapan korban yang hilang. Dengan penemuan terbaru kemarin, berarti masih ada empat korban yang belum ditemukan. Mayoritas turis yang naik Mermaid adalah warga Korsel. Termasuk bocah 6 tahun yang menjadi satu-satunya korban anak-anak. Presiden Korsel Moon Jae-in mengirim tim untuk membantu pencarian. Mereka bakal berusaha agar seluruh jenazah bisa dibawa pulang ke Korsel. Pengangkatan kapal tidak bisa dilakukan hingga dua pekan karena cuaca buruk. Kemarin evakuasi berlangsung sekitar pukul 06.00 waktu setempat dan selesai 6 jam kemudian. Salah seorang anggota tim pemulihan sempat terjatuh ke sungai dan harus diselamatkan beberapa koleganya.

‘’Masih ada peluang ditemukan jenazah lainnya di kapal dalam pemeriksaan lebih lanjut,’’ kata Gal. Mermaid dibawa ke dermaga di selatan Budapest. Saat ini jumlah anggota tim pencari ditambah dua kali lipat agar jenazah yang masih hilang bisa segera ditemukan. Beberapa korban tewas ditemukan di sepanjang Sungai Danube. Mereka yang masih hilang diperkirakan terbawa arus sungai yang cukup deras.

Bukan hanya itu, sungai yang berlumpur juga membuat penglihatan terhalang. Akibatnya, tim penyelam yang bertugas mengevakuasi dan memasang alat untuk mengangkat kapal mengalami kesulitan. Salah seorang penyelam, Zoltan Papp, mengungkapkan bahwa penglihatan mereka benar-benar kabur seperti berada di dalam kabut tebal. (sha/ c14/dos/jpg)

LONDON (RP) - Kompetisi untuk mengisi kursi Perdana Menteri Inggris dimulai. Senin (10/6) sepuluh anggota Partai Konservatif dinyatakan laik mencalonkan diri. Target sebagian besar kandidat sudah jelas, mengalahkan Boris Johnson. Memasuki kampanye pertama, banyak kandidat yang mulai menjelek-jelekkan politikus pro-Brexit itu. Apalagi, Johnson masih belum menyetujui permintaan debat dengan lawan-lawannya di BBC Selasa (11/6). ”Kalau ingin jadi pemimpin, Anda seharusnya siap untuk menghadapi banyak pertanyaan,” ujar Mark Harper, salah seorang kandidat perdana menteri, kepada The Guardian. Hingga kemarin, Johnson baru melakukan satu wawancara media dengan Sunday Times. Dia belum menentukan jadwal wawancara atau debat di depan publik atau media. Sebagian besar kebijakannya diutarakan melalui halaman opini Daily Telegraph. Johnson merupakan penulis kolom di media tersebut. ”Kita butuh orang yang benarbenar bisa menghadapi panas peperangan. Bukan orang yang hanya bersembunyi di bungker,” ujar Menteri Lingkungan Hidup Michael Gove kepada Agence France-Presse. Gove juga masuk bursa calon perdana menteri meski terjerat skandal penggunaan kokain. Johnson memang mendapatkan perhatian yang lebih di persaingan meraih kursi tertinggi Pemerintahan Britania Raya. Sebab, mantan menteri luar negeri itu disebut-sebut sebagai kandidat terkuat. Dia dikabarkan memperoleh dukungan dari 67 anggota parlemen Fraksi Konservatif.(bil/c10/dos/jpg)

Cari Toilet Pesawat, Buka Pintu Darurat LONDON (RP) – Karena penumpang kebelet, jadwal penerbangan jadi kacau. Sebab, penumpang yang ingin buang hajat itu malah membuka pintu darurat. Otomatis, seluncuran untuk evakuasi langsung terbuka. Mau tidak mau, petugas harus membereskannya lebih dulu sebelum lepas landas. Imbasnya, penerbangan tertunda hingga 7 jam. Situasi tidak mengenakkan itu terjadi saat pesawat dengan nomor penerbangan 702 milik maskapai Pakistan International Airlines (PIA) hendak terbang dari Manchester, Inggris, menuju ke Islamabad, Pakistan, Jumat malam (7/6). Saat itulah salah satu penumpang yang identitasnya tidak disebutkan tiba-tiba membuka pintu darurat. Semua penumpang terpaksa diminta turun. Karena kapasitas alat evakuasi berkurang, sekitar 40–60 penumpang terpaksa diminta ikut penerbangan berikutnya. Pihak maskapai menyewakan hotel dan berbagai keperluan lainnya.(sha/c15/dos)

 REDAKTUR: HERIANTO BASERAH

 TATA LETAK: COEP73


Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 8

GWEN PRISCILLA

Dinikahi Eks Suami

Diana Pungky

PENYANYI Gwen Priscilla mencurahkan isi hati usai menikah dengan mantan suami Diana Pungky, Dedey Mulyawan. Mantan personel Mahadewi itu mengaku senang pernikahannya mendapat dukungan dari orang sekelilingnya. “Saya sangat bahagia dan sangat bersyukur kepada Allah SWT karena saya memiliki orang tua, keluarga, dan sahabat-sahabat yang tulus dan baik,” ungkap Gwen Priscilla lewat akun Instagram miliknya, Rabu (12/6). Perempuan 29 tahun itu ber-

terimakasih banyak kenalan dan kerabat yang membela pernikahannya. Terutama untuk orang-orang yang menyampaikan kebenaran soal kehidupan pribadinya. “Selalu support dan mendoakan saya. Selalu siap membela saya ketika terjadi hal yang tidak benar dengan berkata yang sebenarnya. Terima kasih,” sambung Gwen. Seperti diketahui, Gwen Priscilla resmi menikah dengan kekasihnya, Dedey Mulyawan. Pernikahan dirinya dengan mantan suami Diana Pungky itu digelar pada 8 Juni 2019 lalu. Kabar bahagia tersebut disampaikan mantan personil Mahadewi itu lewat akun Instagram miliknya. Gwen memamerkan momen saat dirinya menikah dengan Dedey. Ada pula sebuah video keduanya berpose dengan pakaian serba hitam. “Terima kasih untuk doa dan restu untuk kami berdua .08.06.2019,” ujar Gwen Priscilla.(mg3/jpnn)

FITRI TROPICA

Sempat Mengalami Kelainan Ovarium

MEGHAN MARKLE

Dipercaya Jadi Editor Majalah British Vogue CANTIK, cerdas, dan baru saja menjadi seorang ibu, sepertinya hidup Meghan Markle sebagai istri Pangeran Harry cukup sempurna. Namun, kabar mengejutkan lainnya datang dari Meghan karena dipercaya untuk menjadi editor tamu pada majalah British Vogue edisi September. The Duchess of Sussex juga akan menulis esai pribadi dan memiliki sesi pemotretan di Frogmore Cottage yang akan muncul di halaman-halaman terbitannya. Tentunya berkecimpungan di dunia majalah merupakan kegiatan baru baginya setelah selama ini disibukkan dengan agenda kerajaan dan persiapan kelahiran bayi pertamanya. Dilansir dari Cosmopolitan, Rabu (12/6), dunia jurnalistik sebetulnya bukan bidang yang baru baginya. Sebab sebelum sibuk menjadi menantu kerajaan Inggris, Meghan Markle pernah menjadi pendiri dan editor situs gaya hidup The Tig. Sudah lebih dari dua tahun sejak Meghan menutup situsnya karena dia memilih lebih terlibat dalam tugas-tugas kerajaannya. Namun kini sepertinya dia siap untuk melompat kembali ke dunia editorial. Meghan Markle pernah menjadi pendiri dan editor situs web gaya hidup The Tig. (Hello Magazine) Menjadi editor tamu untuk edisi September 2019 dari British Vogue, Meghan Markle memiliki peran besar untuk menentukan tren mode untuk musim gugur dan musim dingin. Meghan dipercayakan untuk melakukannya dengan rapi. Menurut sumber Us Weekly, Meghan tidak hanya akan mengedit majalah itu tetapi dia juga akan menulis opini tentang berbagai isu. Dia juga dikabarkan akan membawa sejumlah kebijakan perubahan bagi perempuan melalui esai.(jpc/fed)

MENUNGGU selama lima tahun setelah menikah pada 2014, Fitri Tropica dan suaminya, Irvan Hanafi akhirnya mengumumkan kabar bahagia. Fitrop dinyatakan hamil dan diperkirakan melahirkan pada awal 2020. Kabar tersebut dibagikan cohost Waktu Indonesia Bercanda itu bersama sang suami di vlog mereka yang cuma berdua. Sebab setelah itu, Fitrop berjanji bikin konten lagi dengan anggota tambahan, yaitu si baby. ”Insya Allah, ke depannya makin bertambah, nanti jadi Kepathyl. Keluarga paling centhyl,” ungkapnya.

Sementara itu, Dessy, narahubung Fitrop, belum bersedia memberikan keterangan. ”Nanti ya kalau saya juga udah dapat konfirmasi pasti dari Fitri,” jelas Dessy ketika dihubungi. Kehamilan itu disambut gembira karena perjuangan Fitrop dan Irvan memang tidak mudah. Fitrop sempat menceritakan kisahnya di Instastory. Dia mengidap polycystic ovary syndrome (PCOS), kelainan ovarium yang membuatnya sulit hamil. Beruntung, berkat treatment tepat dan mengikuti saran-saran dokter, akhirnya dia mengandung.(jpnn/fed)

AMMAR ZONI

Dapat Moge dari Irish Bella AKTOR Ammar Zoni baru saja merayakan ulang tahun ke26 pada Juni 2019 ini. Dalam momen bertambahnya usia tersebut, dia mendapat kejutan dari sang istri, Irish Bella. Irish Bella sengaja menyiapkan kejutan untuk Ammar Zoni dengan mengadakan pesta ulang tahun di sebuah kafe. Pesta kejutan itu dihadiri oleh sejumlah sahabat dan rekan selebritas. Tidak sekadar pesta, Irish Bella ternyata juga memberi kado istimewa untuk Ammar Zoni. Hadiah yang diberikan tergolong

mewah yakni sebuah motor gede alias moge yang ditaksir seharga puluhan juta. Momen tersebut dibagikannya lewat beberapa video di akun Instagram Story miliknya. “Surprise succeeded,” ungkap Irish Bella. Ammar Zoni yang menerima kado tersebut spontan tampak kegirangan. Dia mengaku bahagia atas pemberian motor gede dari Irish Bella. “Bagian yang paling gue suka, yaitu dicium dan dikasih hadiah,” ungkap Ammar Zoni.(mg3/ jpnn/fed)

FROZEN 2

Bocorkan Petualang dan Kekuatan Elsa BASTIAN STEEL

Bawa Shafa Harris ke Luar Negeri HUBUNGAN Bastian Steel dan Shafa Harris tampaknya go to the next level. Keduanya tidak malu-malu lagi menunjukkan kedekatan mereka kepada publik. Misalnya, kebersamaan yang diunggah Bastian dan Shafa di akun Instagram mereka. Mereka berlibur bareng ke luar negeri. Tepatnya ke Tokyo, Jepang. Mereka berdua bahkan saling membalas posting-an dengan emotikon hati dan ungkapan “love ya”. Manajer Bastian belum merespons pertanyaan soal keberangkatan selebriti yang mengawali ketenarannya sebagai anggota boyband Coboy Junior itu ke Negeri Sakura. Dalam unggahan lain, Bastian menunjukkan dirinya tengah tampil di panggung sebuah kelab. Shafa mengomentari posting-an video tersebut. “Me shouting baabbyy,” tulisnya. Sebab, ada teriakan seseorang memanggil “baby” saat Bastian manggung dan itu suara Shafa.(jpnn/fed)  REDAKTUR: FEDLI AZIS

LANTUNAN lagu Let It Go hingga saat ini masih akrab di tekinga para penggemar karakter Princess Disney dalam film Frozen. Kali ini, Queen Elsa dan Putri Anna bersama manusia salju, Olaf, yang lucu siap hadir menyapa penggemarnya lagi lewat Frozen 2. Setelah populer pada 2013, kali ini, mereka menuju pada perjalanan berbahaya mencari jawaban tentang rahasia di balik kekuatan magis Elsa. Trailer yang dirilis sejauh ini menunjukkan Anna, Elsa, Kristoff, Olaf , dan Sven berkelana untuk berpetualang. Dalam satu potongan scene, Elsa mencoba menggunakan kekuatan pembekuannya untuk berlari melintasi gelombang keras tetapi akhirnya dijatuhkan oleh air. Pada trailer terbaru yang dirilis pada 11 juni 2019 menunjukkan kalau Elsa terus mengasah kekuatannya. Jika dalam trailer sebelumnya diperlihatkan Elsa yang tak mampu menaklukan gelombnag di lautan. Tapi tidak dalam trailer terbaru Frozen 2. Bahkan ada salah satu

scene yang menunjukkan kalau Elsa dan adiknya seperti masuk ke dalam dunia baru. Bikin penasaran bukan?

Dilansir dari CNET, Rabu (12/6), keberhasilan Frozen pada 2013 membuatnya menjadi film animasi terlaris sepanjang masa.

Maka harapan serupa akan tercipta pada Frozen 2 nanti. Pada seri pertamanya, Elsa diceritakan mencoba untuk menahan kekuatan yang dimiliki karena takut tak dapat mengendalikannya. Namun di akhir cerita, dia berhasil membuktikan dan menemukan jati dirinya. Dalam Frozen 2 nanti, Elsa akan membawa kekuatan itu naik level ke tingkat berikutnya. Kristen Bell pengisi suara Anna pada Frozen 2013 mengatakan film ini akan menampilkan beberapa karakter baru yang akan membuat penggemar jatuh cinta. Evan Rachel Wood dan Sterling K. Brown akan meminjamkan suara mereka pada film itu. Meskipun demikian, karakter yang akan mereka mainkan belum disebutkan namanya. Frozen 2 akan mulai dirilis di bioskop pada 22 November 2019 di Amerika Serikat dan Inggris lalu pada 26 Desember di Australia. Nantinya juga akan tersedia untuk streaming pada layanan Disney Plus pada musim panas mendatang.(jpc/fed)  TATA LETAK: COEP73


Riau Pos

l KAMIS 13 JUNI 2019

riaupos.ladies@gmail.com

Laporan: SITI AZURA Foto: KOLEKSI PRIBADI KUE kering atau kue mentega identik dengan lebaran Idul Fitri. Momen hari besar tersebut seolah menjadi waktu yang paling tepat untuk menik­mati sedapnya kue kering berbahan utama mentega dan tepung tersebut. Padahal, sebenarnya kue kering juga bisa kok dinikmati kapan saja. Nggak harus nunggu waktu lebaran atau perayaan hari besar. Contohnya untuk coffe break atau tea time bersama keluarga. Ladies pun bisa membuatnya sendiri di rumah tanpa harus pesan atau beli di toko dengan harga yang menguras kantong. Seperti yang dilakukan oleh Nia Nings. Wanita yang hobi baking ini tampak kerap membuat kreasi kue kering atau cookies yang disantap sebagai teman ngeteh bareng yang tersayang. Pemilik akun Instagram @nianings ini, dirinya memang sejak dulu hobi baking. Sehingga, membuat kue kering baginya adalah hal menyenangkan yang tak membuatnya terbebani saat membuatnya. "Saya memilih baking karena merasa tertantang. Soalnya baking ini kan nggak bisa pakai takaran kira-kira seperti masak. Ada teknik-teknik khusus yang harus dikuasai untuk beberapa macam cake atau cookies. Jadi, kalau pas bisa menaklukkan 1 macam cake atau cookies misalnya, rasanya benar-benar puas. Karena belajarnya hanya otodidak," terangnya.

Adapun aneka cookies atau kue kering yang pernah dia hasilkan adalah nastar, cheese thumbprint cookies, sagu keju lumer, crunchy cheese cornflakes cookies, sagu ketan hitam dan lainnya. Menurutnya, cookies yang dia panggang sendiri di rumah, memiliki cita rasa yang berbeda dan keunggulan dari kue kering lain yang beredar di toko. Dari segi rasa, dia menilai kue kering yang dihasilkan dari dapur sendiri tentu lebih terasa fresh. Karena langsung dipanggang dan disantap dalam waktu berdekatan. Di sisi lain, penggunaan bahan-bahan yang premium dan berkualitas tentunya menambah cita rasa atau kenikmatan dari cookies tersebut. Bukan hanya itu, jika membuat kue kering sendiri di rumah, tentunya Ladies bisa mengontrol penggunaan zat berbahaya yang tidak diperbolehkan. Seperti zat pewarna non alami, pengawet dan lainnya yang tidak baik untuk tubuh. "Dengan membaking sendiri di rumah, kita tahu bahan baku yang kita gunakan. Sehingga tidak mungkin kita mencampurkan bahan-bahan yang membahayakan. Kita juga bisa membuatnya sesuai keinginan. Jadi lebih puas deh," sambungnya lagi. Adapun tantangan dalam menghasilkan kue kering yang lezat menurut Nia adalah saat proses pencetakkan, pemanggangan hingga pemindahan cookies ke dalam toples. Perlu kehati-hatian tingkat tinggi agar hasilnya rapi dan ukurannya sama satu sama lain. Terlebih saat sudah keluar dari oven. Cookies harus diangkat

dengan hati-hati agat tidak hancur atau pecah saat dipindahkan ke wadah atau toples Di sisi lain, Ladies juga perlu menysuaikan betul suhu oven dan waktu pemanggangannya. Karena masing-masing oven memiliki tingkat matang yang berbeda-beda. Salah-salah, cookies malah gosong dan rasanya pahit saat dinikmati. Nah, agar lebih enak dan nagih, perhatikan pula bahan baku untuk isian atau topping cookies. Misalnya selai, coklat, keju dan lainnya. Gunakannya bahan baku yang segar dan alami. Agar cookies bisa tahan lama dan nggak malu-maluin saat disajikan untuk tamu. Kalau sudah begini, dijamin deh momen kumpul keluarga di teras rumah atau di ruang nonton TV jadi lebih berkesan. Setoples kue kering buatan rumah akan jadi pelengkap suasana dan menambah kehangatan kel-

9 @riaupos_ladies

uarga. Aromanya yang sedap akan menjadi kesan tersendiri dan membuat anggota keluarga susah berhenti menikmati kue kering buatan rumahan ini.(fed)

Foto bersama: Nia Nings foto bersama keluarga.

Bahan 200 gr tepung sagu (Nia menggunakan tapioka) 70 gr gula halus 75 gr keju parut 1 butir kuning telur 30 gr margarin 70 gr salted butter 30 ml santan kental instan (Nia menggunakan 50 ml) 2 lembar daun pandan 1 sdm keju parmesan (optional)

ď Ž REDAKTUR: FEDLI AZIS

Topping : keju parut Cara membuat 1. Sangrai tepung sagu dan daun pandan sampai pandan layu, angka tunggu sampai uap hilang, buang daun pandan, sisihkan. 2. Panaskan oven 150’C. 3. Mixer margarin, butter dan gula sebentar saja (kurang lebih 1 menit), masukkan kuning telur, mixer rata. Lalu masukkan santan, mixer rata lagi, matikan mixer. 4. Masukkan keju parut & tepung

sagu yang sudah diayak, aduk pakai spatula sampai rata (Nia membagi adonan butter dan tapioka masing2 menjadi 2 bagian, lalu dicampurkan secara bertahap) 5. Masukkan adonan dalam plastik segitiga, beri spuit, lalu semprotkan di atas loyang yang sudah dialasi kertas roti, taburi topping. 6. Panggang dalam suhu 150 C selama 30 menit atau sampai keemasan renyah (sesuaikan dengan karakteristik oven dan seleranya.

Resep Sagu Keju Lumer ala Tintin Rayner ini layak kamu coba. Sesuai namanya, kue kering ini akan lumer di mulut. Nggak perlu gigit, langsung nyess dan melting di dalam mulut. Nggak percaya. Nih cobain aja langsung resepnya. -- NIA

ď Ž TATA LETAK: ARIF OKTAFIAN


PRO-SUMATERA Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 10

Kondisi Wanita yang Dibacok Parang

Selamat Berkat Kedua Anak Perempuannya Sesnita, 44, korban pembacokan yang terjadi pada Senin (10/6) malam sekitar pukul 22.00 WIB, saat ini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Graha Hermine, Batu Aji. Ibu dua anak itu dirawat di ruang Lavender 2 yang terletak di lantai dua rumah sakit dan ditemani anak perempuannya. Laporan RPG, Batam SESNITA diketahui sudah dua hari berada di rumah sakit tersebut. Sesnita sempat terkejut dengan kehadiran RPG yang muncul dari balik tirai hijau yang membatasi tempat tidurnya dengan pasien lain. Namun tidak lama kemudian Sesnita membalasnya dengan senyuman. Kepada RPG, ibu empat anak itu mengaku masih merasakan sakit di sekujur tubuhnya. Terutama di bagian kepala dan pinggang kirinya yang mengalami luka robek akibat sabetan parang dari BR alias Kancil, pelaku pembacokan yang menjadi petaka buatnya. “Ini (tangan) masih bengkak,

kepala, pinggang masih sakit semua,” tuturnya sambil mengarahkan pandangan pada perban yang membalut luka-lukanya. Mengingat kejadian naas malam itu, Sesnita mengaku bersyukur masih bisa selamat dari serangan pelaku. Dia juga tidak menyangka dua anak perempuannyalah yang menjadi penyelamat dirinya. Keduanya itu adalah Ayu Wibowo, 17, dan Wulandari, 14. Keduanya berjibaku dengan segala kemampuan mereka menghalau BR di tengah gelap malam, tanpa tahu dan memikirkan bahaya yang dihadapi. BR sendiri, kata Sesnita, memang sering terlihat melintas di sekitar rumahnya pada malam hari. “Dia tinggal di tempat pak Gopal (salah satu warga yang tinggal di sekitar 500 meter dari kediaman Sesnita), kadang nampak dia lewat aja,” kata Sesnita dengan dialek Melayu. Saat malam naas itu, genset yang menerangi rumah Sesnita tidak menyala, sehingga tidak banyak orang yang berbelanja ke warungnya. Dalam kondisi yang hanya diterangi lampu pelita, perempuan 44 tahun yang sudah

RPG

PERAWATAN: Sesnita korban pembacokan di rumahnya saat mendapatkan perawatan di rumah sakit Graha Hermine, Batuaji, Kota Batam.

bersiap untuk tidur. Namun dirinya teringat jika masih ada pakaian yang dijemurnya belum dimasukkan ke dalam rumah. Tanpa ragu, Sesnita langsung menuju bagian belakang rumahnya sekitar pukul 22.00 WIB. Sesaat sebelum BR melakukan penganiayaan terhadapnya, dia mengaku telah menyadari ada orang yang mendekatinya. Tetapi karena kondisi gelap, Sesnita baru

mengetahui orang itu adalah BR, saat pelaku hendak menyerangnya. “Dia bawa parang ternyata, saya tidak tahu karena memang gelap waktu itu,” ceritanya. Sesnita mengaku tidak bisa menghindar karena langsung diserang bertubi-tubi. Akibat serangan tersebut, ia tersungkur bersimbah darah dengan luka sobek di kepala, tangan, dan pinggangnya. Dalam kondisi yang sudah

terluka itu, Sasnita masih sempat meminta bantuan kepada anak-anaknya. Untungnya, kedua putrinya mendengar teriakan sang ibu dan langsung memberikan perlawan kepada BR. Sesnita yang sudah tidak berdaya, hanya bisa menyaksikan kedua anaknya bergulat melawan penjahat tersebut. “Untungnya Ayu bisa merampas parang dari dia (BR), sempat digigit tangan Ayu sampai biru

tangannya. Ditinju Ayu sekali kepala dia (BR), Wulan juga bantu kakaknya,” katanya. Setelah parang berhasil direbut kedua anaknya, pelaku langsung kabur. “Aku pikir dia masih ada di hutan di sekitar sana,” jelasnya lagi. Di akhir obrolan, Sesnita mengaku masih takut untuk kembali ke rumahnya jika pelaku belum tertangkap. Ia berharap polisi segera bisa menangkap BR yang hampir membunuhnya itu.(jpg)

45 Km Lahan Tol Tebingtinggi-Parapat Dibebaskan Laporan JPG, Medan PENGADAAN lahan untuk rencana pembangunan jalan tol Tebingtinggi-Parapat sepanjang 45 kilometer, tengah berlangsung. Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Wilayah Sumatera Utara menargetkan, tahun ini pembebasan tanah untuk infrastruktur tersebut selesai dilakukan. Progres jalan tol ini sebagai bagian dari proyek strategis nasional pembangunan jalan tol Medan-Parapat. “Ya, sudah berproses dan masih dinilai oleh KJPP (Kantor Jasa Penilai Publik). Untuk lahan, karena milik PTPN III dan IV sudah disepakati untuk dipakai, sepanjang tanaman dan bangunan sudah diinventarisir,” kata Kepala Kantor BPN Sumut, Bambang Priono menjawab kemarin.

Tak hanya ruas tol Tebingtinggi-Parapat, pengadaan lahan untuk ruas tol Tebingtinggi-Kualatanjung juga sama-sama berproses. BPN Sumut yakin mekanisme pembebasan berlangsung seiring sejalan. “Mana yang lebih cepat dan baik prosesnya, itu yang akan kami laksanakan. Kemungkinan pengadaan tanah jalan tol Tebingtinggi-Kualatanjung dan Tebingtinggi-Pematangsiantar akan menjadi yang tercepat di Indonesia,” cetusnya. Kanwil BPN Sumut sejauh ini sudah menurunkan tim yuridis dan hukum ke lapangan guna percepatan pengadaan tanah tol Tebingtinggi-Kualatanjung sepanjang 42 kilometer. Dengan pengerjaan selama setahun, infrastruktur

dimaksud direncanakan selesai di triwulan I 2020. “Kalau pengerjaan bisa selesai dalam setahun, tol Medan-Tebingtinggi, Tebingtebinggi-Kualatanjung dan Medan-Tebingtinggi-Pematangsiantar akan terkoneksi semua,” ucap mantan Kepala Kantor BPN Surabaya ini. Adapun proses pengadaan tanah kedua jalan tol ini sudah dimulai sejak Agustus dan September 2018 lalu. Sebelumnya, jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi sepanjang 61,80 km, sebagai bagian dari Jalan Tol Trans Sumatra, telah selesai dan terhubung dengan Jalan Tol Belmera. Setelah tol Belmera (Belawan-Tanjung Morawa) terhubung dengan tol MKTT (Medan Kuala-

namu Tebing Tinggi), pembangunan tol dilanjutkan menuju hingga Siantar-Parapat dengan panjang sekitar 45 kilometer. Dalam proses pembangunan jalan tol ini, Kanwil BPN bekerja sama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Adapun andil Kementerian PUPR dalam hal ini adalah membayar ganti rugi lahan. Sedangkan pembangunannya dilakukan Kementerian Badan Usaha Milik Negera (BUMN) dan anak perusahaannya. Untuk pengelolanya, dipercayakan kepada Jasa Marga dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT). “Saya pastikan tim saya bekerja dengan integritas penuh. Kami tahu (anggaran pembangunan) duitnya negara. Satu sen pun saya selaku ketua pengadaan tanah di Sumut,

takkan melakukan hal-hal di luar ketentuan,” tegas dia. Persoalan jalan tol di Sumut menyangkut kepentingan masyarakat banyak tidak boleh kalah dengan individu-individu yang menghambat percepatan proyek strategis nasional. Oleh sebab itu, Bambang mengimbau masyarakat yang memiliki bukti kepemilikan tanah, sebaiknya dilakukan dengan arif. Bukan justru menghambat-hambat pengadaan tanah yang sedang berjalan di Sumut. “Nanti kita kalah dengan provinsi-provinsi lain. Di tempat lain sedang membangun jalan tol, tapi tidak seramai Sumut. Jadi sebagai warga negara, khususnya masyarakat Sumut, harus ingat bahwa jalan tol bagian proyek strategis nasional yang fungsin-

ya bagian kepentingan umum,” ujarnya. Kepentingan umum, imbuhnya, harus bisa mengalahkan segelintir orang yang mencari-cari celah menghambat pembangunan. Dalam percepatan ini, pihaknya memiliki Satgas A sebagai tim yuridis yang menilai keabsahan kepemilikan, Satgas B melakukan invetarisasi terkait data fisik mengetahui luas dan letak tanah. “Kalau sepanjang semuanya dipenuhi, kenapa tidak? Tapi umpamanya enggak benar, masa kami harus mengeluarkan duit negara supaya dibagi-bagi kepada orang yang tidak bertanggung jawab? Ujung-ujungnya yang menggelapkan uang negara yang dipenjara. Kan enggak etis?” pungkasnya. (prn/jpg)

Bandar Narkoba Mengaku Diancam Tembak

INTERNET

SIDANG: Mantan Kepala SMA Negeri 1 Sungai Limau, menjalani sidang perdananya, di Pengadilan tipikor pada Pengadilan Negeri Kelas IA Padang, Rabu (12/6).

Mantan Kepala SMAN 1 Sungai Limau Langsung Ditahan PADANG (RP) - Diduga melakukan tindak pidana berupa pungutan liar (pungli), terhadap para siswa kelas 12, mantan Kepala Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman Zulkaham (52 tahun), menjalani sidang perdananya, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (tipikor) pada Pengadilan Negeri Kelas IA Padang, Rabu (12/6). Dalam sidang tersebut, Jaksa Penuntut Umum (JPU) pada Kejaksaan Negeri Pariaman, mendakwa terdakwa Zulkaham, mengnguntungkan diri sendiri dengan melakukan pemungutan, uang administrasi ijazah terhadap siswa kelas 12 yang akan tamat. “Pada tanggal 24 Maret 2018 dilakukan rapat komite, bersama perangkat sekolah. Dalam rapat tersebut, dilakukan pembahasan tentang pembayaran iuran perpisahan untuk kelas 12. Di mana para siswa harus membayar Rp60 ribu untuk kelas 12, Rp50 ribu untuk siswa kelas 11 dan Rp35 ribu untuk siswa kelas 10, serta uang kenang-kenangan sebesar Rp200 ribu, bagi siswa kelas 12. Di mana para anggota rapat yang hadir pun menyetujuinya,” kata JPU Tanti Taher cs, saat membacakan dakwaannya. JPU juga menambahkan, hasil  REDAKTUR: HERIANTO BASERAH

rapat tersebut diumumkan kepada siswa kelas 12 yang akan tamat. “Bahwa pada tanggal 6 Agustus 2018, saksi Antoni dan Mandriyanti menghadap terdakwa, guna mempertanyakan penyerahan ijazah. Namun terdakwa malah menyuruh saksi Antoni, untuk memungut biaya pengambilan ijazah dan lain sebagainya, sesuai dengan hasil rapat,” ujar JPU. JPU menjelaskan, pada tanggal 14 Agustus 2018, saksi Antoni yang berada di warung miliknya, melakukan penyerahan ijazah dan melakukan pemungutan kepada para siswa kelas 12 yang akan tamat. Pada saat itulah anggota kepolisian dari Polres Pariaman, mengamankan saksi Antoni bersama barang bukti. “Bahwa dari dimulainya pemungutan hingga penangkapan, uang yang didapat sebanyak Rp9.765.000,” ujar JPU. Tak hanya itu, JPU menyebutkan perbuatan terdakwa menyuruh saksi Antoni, melakukan pemungutan bertentangan dengan peraturan pemerintah. Terhadap dakwaan JPU, terdakwa yang didampingi Penasihat Hukum (PH) Putri Deyesi Putri, mengajukan nota keberatan atas dakwaan JPU atau eksepsi secara tertulis.(jpg)

MEDAN (RP) - Terduga bandar narkoba Kampung Kubur, Zakir Usin (43) mengaku diancam tembak oleh Kepala Satuan (Kasat) Narkoba Polrestabes Medan, AKBP Raphael Sandi saat pemberkasan Berita Acara Pemeriksaan (BAP). ITU diungkap Zakir saat menjalani persidangan dengan agenda pemeriksaan terdakwa di ruang Cakra 9 Pengadilan Negeri (PN) Medan, Selasa (11/6). “Saya diancam tembak pada waktu itu. Saya trauma, saya pernah juga ditembak makanya apa yang mereka suruh saya iyakan saja waktu di BAP. Saya berpikir, nanti di pengadilan akan saya buktikan,” ucapnya di hadapan Majelis hakim yang diketuai Sri Wahyuni. Mendengar ucapan Zakir, mengenai ancaman tembak tersebut, lantas majelis meminta terdakwa menyebutkan nama polisi yang mengancamnya tersebut. “Siapa nama polisi yang ngancam kamu itu, biar kita panggil ke persidangan,” tanya hakim

JPG

SIDANG: Zakir Usin, terduga pemilik sabu 50 gram, memberikan keterangan di persidangan, Selasa (11/6/2019).

Sri Wahyuni. “Kasat Raphael yang mulia,” jawab Zakir. Dalam keterangannya, Zakir mengaku sewaktu di BAP di bawah ancaman hingga terpaksa harus mengakui terkait kepemilikan sabu seberat 50 gram. Namun sebagaimana dalam BAP-nya tersebut, Zakir membantah dirinya menghubungi istrinya, Melvasari Tanjung untuk negosiasi harga sabu.

Pelajar Diperkosa Tiga Pemuda di Gubuk LAMPUNG (RP) - Seorang pelajar diperkosa tiga pemuda di sebuah gubuk dekat Jembatan Gantung Purwosari Metro Utara, Lampung. Pe l aja r b e r i n i s i a l Y S, 1 8 , diperkosa oleh MR, 26, pekerjaan wiraswasta, WD, 20, petani dan AR 17, pelajar. Para pelaku merupakan warga Lampung Tengah. Kapolsek Metro Utara AKP A Pancarduin menjelaskan, ketiga pelaku memperkosa pelajar di Metro Utara pada 10 Juni 2019 sekira pukul 20.30 WIB. Pemerkosaan dilakukan oleh ketiga pelaku usai menenggak minuman keras (miras) jenis tuak. “Pemerkosaan atau pencabulan yang diawali oleh pelaku AR. Korban dijemput di rumahnya. Awalnya korban menolak, tapi pelaku mengajak korban dengan alasan menjemput teman perempuan lainnya. Akhirnya, korban

menuruti ajakan tersebut,” katanya, Rabu (12/6). Setelah kejadian tersebut, lanjutnya, korban menceritakan semuanya kepada orang tuanya dan kemudian melaporkannya kepada Polsek Metro Utara dengan berdarakan Nomor LP/71–B/ VI/2019/Polda Lampung/Res Metro/Sek Metro Utara, tanggal 11 Juni 2019. “Pada hari Selasa 11 Juni 2019 sekitar jam 14.00 WIB, para tersangka berhasil diamankan oleh Unit Reskrim Polsek Metro Utara di kediaman masing-masing, kemudian dibawa ke Polsek Metro Utara untuk pemeriksaan lebih lanjut,” jelasnya. Dari hasil penangkapan itu, petugas mengamankan barang bukti 2 unit sepeda motor, celana korban yang ada bercak darah, celana dalam, baju dan bra, serta

Sementara, Jaksa Chandra Naibaho yang tak puas dengar keterangan terdakwa, lantas meminta Zakir untuk membuktikan ancaman tersebut. “Panggil saja Jupernya, si Jupiter Sembiring, dia dengar langsung kok waktu saya diancam tembak,” kata Zakir. Majelis hakim pun mengaku heran dengan keterangan terdakwa. Pasalnya, Majelis menilai terdakwa memberikan keteran-

gan berbelit di persidangan. “Kamu memberikan keterangan berbelit, karena ini bisa memberatkan hukumanmu nanti,” tegas hakim Sri Wahyuni. Kemudian, lanjut Zakir dalam keterangannya, pada saat ditangkap di Jakarta, tidak ditemukan barang bukti. Setelah itu, dia kemudian dibawa ke Hotel Dragon. Di situ, kata Zakir, dia disiksa semalaman.(jpg)

Begal di Kota Batam Bacok Korbannya BATAM (RP) - Aksi gerombolan begal di Kota Batam memakan korban. Senin (10/6) lalu, begal menyerang Sabeum Siregar di Jalan Yos Sudarso, Batuampar. Saat itu, korban mengendarai sepeda motor meluncur dari arah Simpang Seraya menuju Batuampar. Dari informasi yang dihimpun RPG, korban yang mengendarai sepeda motor diminta menghentikan laju sepeda motornya oleh sekelompok pemuda yang mengendarai sepeda motor di halte dekat Kodim O316/Batam. Setelah berhenti, kemudian korban diminta menyerahkan sepeda motor yang digunakannya. Namun korban menolak, sehingga terjadi tarik menarik antara korban dengan segerombolan pemuda tersebut. Karena merasa terancam, korban melakukan perlawanan seh-

ingga memancing beberapa orang rekan begal tersebut. Akibatnya, seorang dari pelaku mengeluarkan benda tajam dan membacok korban. Korban sempat menghindar namun tetap mengenai lehernya. Korban kemudian berusaha menyelamatkan diri ke arah SPBU di sekitar lokasi. Pelaku yang ikut mengejar juga nyaris me­nyerang sekuriti. Karena sudah ramai warga di sekitaran SPBU, pelaku kemudian meninggalkan lokasi kejadian. Sementara sepeda motor korban tidak berhasil dibawa pelaku karena korban sebelumnya sempat mencabut kunci kontak sepeda motornya. Kapolsek Batuampar, AKP Reza Morandy Tarigan, saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. (jpg)  TATA LETAK: COEP73


NASIONAL Riau Pos

Tak Kembalikan Mobil Dinas, Mantan Pejabat Dipidanakan

Pihak Kivlan Bantah Pengakuan Polisi JAKARTA (RP) - Ditetapkan sebagai tersangka makar dan disebut berencana ingin membunuh empat pejabat negara, kuasa hukum mantan Kepala Staf Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat, Mayjen (Purn) Kivlan Zen, Muhammad Yuntri membantah hal itu. Malah menurut dia, kliennya yang jadi incaran ke empat pejabat tersebut untuk dibunuh. “Iwan (alias HK anak buah Kivlan, red) justru datang ke Pak Kivlan mengatakan bahwa Pak Kivlan mau dibunuh oleh empat orang itu,” jelas Yuntri, kemarin. Menurut dia, hingga saat ini pihak Kivlan belum dibolehkan oleh kepolisian untuk bertemu dengan Iwan. Dirinya sendiri mengaku ingin menanyakan pengakuan Iwan itu secara langsung. “Dikhawatirkan cerita Iwan dengan yang kami terima dari Pak Kivlan itu berbeda,” ungkap dia. Dia juga menjelaskan, tentang uang sebesar 15 ribu dolar Singapura yang dikatakan polisi berasal dari Kivlan untuk aksi kerusuhan. Menurut Yuntri uang itu diberikan untuk demo, bukan untuk kerusuhan. “Bebarengan itu kan ada peringatan Supersemar, dia diberikan uang untuk demo sekitar 15 ribu dolar Singapura atau Rp150 juta. Sekarang ini muncul dan ceritanya malah di balik yang dibikinnya pengakuan dari polisi,” ungkap dia. Yuntri juga menjelaskan ihwal kepemilikan senjata. Menurut dia, Iwan yang menawarkan senjata api karena di kawasan rumah Kivlan masih terdapat babi hutan. Jadi senjata itu untuk berburu babi, bukan untuk kepentingan lainnya.(bry/jpg)

PEKANBARU (RP) – Pemprov Riau saat ini fokus melakukan pendataan dan pengumpulan aset-asetnya. Salah satunya mobil dinas yang hingga saat ini masih dikuasi para mantan pejabat yang seharusnya tidak lagi boleh menggunakan fasilitas itu. Gubernur Riau (Gubri) Drs H Syamsuar MSi mengatakan, seluruh mobil dinas di lingkungan Pemprov Riau dikumpulkan jelang cuti bersama Idulfitri. Di mana fisik mobil dinas yang terkumpul tidak sama dengan data aset mobil dinas yang dimiliki Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Riau. “Dari data BPKAD, masih ada seratusan mobil dinas belum dikembalikan. Mobil itu di antaranya masih dikuasai oleh pegawai yang sudah pindah. Ada yang tak jadi pegawai lagi, ada juga yang menjabat lagi,” kata Gubri. Kepala BPKAD Riau Syahrial Abdi saat dikonfirmasi melalui Kabid Pengelolaan Barang Milik Daerah, M Arifin mengatakan, terhadap mobil-mobil dinas yang masih dikuasai para mantan pejabat tersebut, pihaknya masih melakukan pendataan. Setelah datanya terkumpul, baru akan

Tahapan Pilkada Sambungan dari hal. 1 sudah berlangsung di beberapa daerah. “Yang jelas kami sudah dorong KPU se-Riau yang pilkada komunikasi dengan pemkab/pemkot untuk sinkronkan anggaran dan itu sudah mulai,” imbuhnya. Ia memaparkan ada sembilan kabupaten/kota yang menggelar pilkada. Di antaranya Kabupaten Bengkalis, Indragiri Hulu, Kepulauan Meranti, Kuatan Singingi, Pelalawan, Rokan Hilir, Rokan Hulu, Siak, dan Kota Dumai. Di sisi lain, saat ini partai politik yang ada di Riau sudah mulai mempersiapkan calon untuk diikuti sertakan dalam pilkada serentak 2020. Salah satunya Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Riau. Saat ini mereka sedang mendata ulang kader, kekuatan dan strategi untuk hal itu. Di mana partai berlambang Kakbah itu sudah melakukan beberapa kali rapat internal untuk mencapai target pilkada. Bahkan, PPP juga bakal menjalin komunikasi dengan parpol lain untuk membangun hubungan politik. “Pembicaraan internal sudah ada. Beberapa kali kami sudah menggelar rapat untuk menghadapi pilkada serentak. Selain itu juga bakal membangun komunikasi dengan parpol lain,” sebut Wakil Ketua DPW PPP Riau Husaimi Hamidi. Hal yang sama juga dilakukan Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Riau. Selain mempersiapkan kader terbaik untuk diikutsertakan pada pilkada serentak, partai berlambang banteng itu juga bakal membuka kesempatan bagi masyarakat umum untuk maju melalui PDIP. Hal itu diungkapkan Sekretaris DPD PDIP Riau Syarifudin Poti. “Penjaringan peserta juga tidak tertutup kemungkinan. Kami juga terus melakukan konsolidasi internal untuk mendapatkan hasil terbaik,” sebutnya kepada Riau Pos, Rabu (12/6).(nda)

 REDAKTUR: EDWAR YAMAN

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 11

disurati satu per satu. Sebagai informasi awal, Arifin menyebut bahwa isi surat itu nantinya akan menerangkan arahan dari tim Korsupgah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) soal penertiban aset. Kemudian di dalam surat itu, juga diberi batas waktu pengembalian mobil dinas setelah surat pemberitahuan diterima oleh yang bersangkutan. “Apabila sampai batas waktu yang ditentukan oknum tersebut tidak kunjung mengembalikan mobil dinas, maka akan kami proses secara hukum. Karena hal tersebut sudah termasuk pada penggelapan aset daerah,” tegasnya. Dalam kurun waktu tiga hari terakhir, setelah adanya pemberitaan di media massa soal penguasaan secara tidak sah mobil dinas tersebut, menurut Arifin, sudah ada tujuh mantan pejabat yang mengembalikan mobil dinasnya. Sehingga, saat ini fisik mobil dinas yang nyata terlihat sebanyak 583 unit dari 700-an unit yang terdata. “Dengan adanya tambahan tujuh unit mobil dinas itu, total kendaraan dinas yang sebelumnya dikumpulkan

sebanyak 576 bertambah menjadi 583. Dari jumlah itu, kendaraan yang sudah diambil sebanyak 197 unit,” jelasnya. Arifin menjelaskan, bahwa ke 197 unit kendaraan yang sudah diambil tersebut adalah kendaraan dinas jabatan yang sudah lunas pajak serta kendaraan operasional yang mendapatkan izin dari Gubernur untuk diambil. Dengan rincian, dua kendaraan milik eselon I, 30 kendaraan milik eselon II, 161 kendaraan milik eselon III dan empat kendaraan operasional. Sementara Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengatakan, ia sudah menugaskan pihak BPKAD untuk betul-betul mendata distribusi mobil dinas yang ada. Karena masih ada pejabat yang belum mendapatkan mobil dinas, sementara di instansi lain mobil dinasnya berlebih dan tidak sesuai peruntukannya. Terkait mobil dinas yang masih dikuasi mantan pejabat, menurutnya juga akan segera dikirimi surat dan diminta kesadarannya agar segera mengembalikan. “Saya yakin akan dikembalikan, siapa nanti yang tidak mau mengembalikan, kita lihat saja,” tegasnya.(sol)

Tahun Ini Pemprov Punya OPD Baru PEKANBARU (RP) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau tahun ini akan memiliki Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru. Adanya OPD baru tersebut dibuat setelah Gubernur Riau (Gubri), Drs H Syamsuar MSi menginginkan adanya perombakan struktur organisasi tata kerja (SOTK) setelah dia menjabat untuk membantu kinerjanya. “Saya pikir perlu ada SOTK baru di lingkungan Pemprov Riau. Contohnya saja dinas perkebunan. Karena perkebunan di Riau ini luas, tapi dinasnya bergabung dengan tanaman pangan dan hortikultura. Menurut saya dinas perkebunan ini harus berdiri sendiri agar lebih efektif,” kata Syamsuar. Tidak hanya dinas perkebunan, Syamsuar juga mengkritisi adanya dinas pengendalian penduduk dan keluarga berencana (Disdalduk KB). Menurutnya, dinas ini hanya melakukan pencatatan penduduk saja dan tidak mengeluarkan kartu tanda penduduk (KTP), akta kelahiran, dan berkas administrasi lainnya. Menurut mantan Bupati Siak ini, dia juga memandang perlu adanya ULP pengadaan barang dan jasa. Karena selama ini, ULP tersebut masih bergabung dengan biro pembangunan. “Nanti pegawai di ULP pengadaan barang dan jasa ini adalah benar-benar bertugas di sana. Bukan dari OPD agar tidak ada intervensi nantinya,” ujarnya. Sementara itu, Kepala Biro Hukum Pemprov Riau, Elly Wardhani mengatakan, saat ini peraturan daerah (perda) perombakan SOTK baru tersebut saat ini tinggal berproses di DPRD Riau. Setelah sebelumnya diusulkan ke Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dan kembali dibahas di Pemprov Riau.(sol)

164 KK Sempat Mengungsi Sambungan dari hal. 1 pagi kemarin. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution saat dikonfirmasi menyebutkan beberapa lokasi banjir yang laporannya dia terima. ‘’Ada beberapa titik yang banjir, Tabek Gadang Tampan. Di daerah Suka Karya, termasuk juga jalan Dharma Bakti. Kami langsung turunkan anggota,’’ katanya. Pihaknya pun menggelar rapat koordinasi dengan Dinas PUPR Riau. Karena beberapa ruas-ruas jalan yang juga dilanda banjir merupakan kewenangan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. ‘’Contohnya HR Soebrantas, dan Arifin Ahmad. Itu kewenangan provinsi. Provinsi akan bantu menyelesaikan. Membangun beberapa box culvert. Juga normalisasi beberapa anak sungai dengan menurunkan alat berat,’’ ungkapnya. Dalam pada itu, pria yang juga merangkap jabatan sebagai Kepala Dinas Kesehatan ini mengungkapkan, untuk tim kesehatan diturunkan dari puskesmas terdekat. Ada tiga RW di Kelurahan Sialang Munggu jadi tujuan karena mengalami banjir cukup parah, yakni di RW 11, 17 dan 26. Tim Diskes yang turun ini, tidak bisa masuk ke RW 11 karena tinggi air hingga 1 meter. Di RW 17 diagnosa

kesehatan dilakukan dengan masyarakat diketahui kebanyakan menderita penyakit kulit, batuk dan hipertensi. ‘’Untuk RW 26, air tidak terlalu tinggi dan belum ada tempat untuk melakukan layanan kesehatan sehingga tim kembali ke puskesmas. Kami sudah koordinasi dengan lurah agar disediakan tempat untuk posko,’’ paparnya. Banjir di Pekanbaru rutin terjadi setiap datangnya hujan lebat yang lama. Indra Pomi ketika ditanyakan menyebut, akar masalah banjir berada pada topografi Pekanbaru yang memiliki elevasi rendah. ‘’Lalu tali air kita itu ada yang tidak terhubung. Ada juga drainase kita berisi tumpukan sampah, anak sungai mengecil,’’ ucapnya. Kondisi diperparah dengan situasi tidak jelasnya mana drainase utama Kota Pekanbaru tempat bermuaranya air dari saluran-saluran air yang ada. “Tapi karena pesatnya pembangunan kota , daya tampung terhadap curah hujan makin sempit. Semua jadi perumahan. Jadi penyebab juga. Yang besar itu di HR Subrantas, tidak tertampung juga.Contoh Dharma Bakti aliran nya ke sungai Air Hitam, di sana perlu normalisasi,’’ urainya. Terpisah, Camat Tampan dra Hj Liswarti menyebut, banjir di Kecamatan Tampan terjadi di Simpang Baru, Tobek

Godang, Jalan Rambai Jalan Rajawali hingga Kelurahan Sialang Munggu. ‘’Sialang Munggu ini, ada dua titik yang sudah diungsikan pertama 57 KK, satu lagi 137 KK. Yang mengungsi tadi RW 11,’’ jelasnya. Di Sialang Munggu, banjir sempat menyentuh ketinggian 1 meter pada pagi hari kemarin. ‘’Ada satu tempat di perumahan itu dibikin gedung untuk pertemuan, warga mengungsi kesana. Ada juga yang 137 KK ngungsi ke musala,’’ imbuhnya. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru Burhan Gurning juga mendapatkan laporan titik-titik banjir yang terjadi di Pekanbaru.’’Ada beberapa perumahan mengalami banjir. Itu di Pepaya, Sakuntala, Sungai Batak naik, ada di Panam itu airnya sudah naik sekitar 30 cm.Harapan kami sore sudah surut,’’ jelasnya. Merespons keperluan penanganan di lokasi-lokasi banjir, pihaknya kata Burhan juga sudah menurunkan bantuan perahu karet. Ruas Jalan Tergenang, Motor Mogok Diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga deras sejak Selasa (11/6) malam, membuat beberapa ruas titik jalan tergenang air hujan. Di antaranya di Jalan HR Soebrantas, hingga pagi

(12/6) terpantau sisi bahu jalan dekat Warung Upnormal masih banjir. Terlihat air juga mengenangi pertokoan disekitar areal itu, tampak sejumlah pertokoan masih belum membuka tokonya. Irwan, warga Jalan Cipta Karya, Tampan, Pekanbaru mengeluhkan banjir setiap kali hujan deras mengguyur Pekanbaru. Selain membuat gatal-gatal terkena air, juga dapat merusak jalan. “Kalau hujan, air mengenang di aspal, lama-lama pasti berlubang, rusak. Selalu begitu,” ujarnya. Maka dari itu, ia meminta keseriusan pemerintah Kota Pekanbaru untuk memperhatikan kondisi drainase hingga jalanan Pekanbaru yang banyak me­ ngalami kerusakan. Sebelumnya, intensitas hujan sedang hingga lebat yang menguyur Kota Pekanbaru sejak pukul 18.30 WIB, mengakibatkan sejumlah titik jalan tergenang air. Di antaranya HR Soebrantas, Tampan, Pekanbaru, Selasa (11/6). Dari pengamatan Riau Pos, sisi bahu jalan antara simpang Jalan Delima-Jalan HR Soebrantas terjadi kemacetan, sebab sejumlah kendaraan tidak berani menerobos genangan air yang hampir mencapai lutut orang dewasa. Baik itu kendaraan roda dua maupun roda empat. Akibat itu, pengendara motor pun memilih mengangkat kendaraan ke

sisi jalan yang tidak tergenang air. Tampak warga ikut membantu menaikan kendaraan agar dapat melintasi pembatas jalan. Marwan salah seorang warga telah berupaya menghidupkan motornya lebih dari 15 menit, karena, air masuk kedalam mesin motor. Sehingga kendaraannya tidak bisa hidup. “Susah ngehidupinnya. Airnya sampai setinggi knalpot motor ini,” ujarnya. Rusaknya Keseimbangan Direktur Badan Kajian Rona Lingkungan FMIPA Universitas Riau, Tengku Ariful Amri menyebut banjir di Pekanbaru terjadi karena ketidakseimbangan antara tata vegetasi dan hidrologi. Keseimbangan antara vegetasi penu­ tup, pepohonan dan ditopang dengan kebiasaan buruk yang tidak memperhatikan daerah tangkapan air, maka keseimbangan itu semakin membuat sulit.Di Pekanbaru ada beberapa sungai yang harus mendapatkan penanganan utama. Yaitu Sungai Siak yang merupakan DAS yang amat penting di Riau. “Sungai Siak menampung sekitar 12 anak sungai, yang ada di Pekanbaru. Sekarang anak-anak sungai itu sudah menjadi legenda. Hanya tersisa Sungai Sail, Sungai Air Hitam dan beberapa sungai yang mendukung,” terangnya. (ali/*1/* 2/*3/ted)

Sinkronkan Keperluan dan PNS Pensiun Sambungan dari hal. 1 Lowongan CPNS tahun ini mencapai 254.173 kursi. Jumlah tersebut untuk memenuhi keperluan pemerintah pusat sebanyak 62.324 kursi dan sisanya disebar ke instansi daerah. Berapa kuota untuk guru dan tenaga kesehatan? Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kemenpan PAN-RB Mudzkir belum mengetahui detailnya. ”Saat ini masih menampung usulan,” ucapnya Rabu (12/6). Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengaku masih me­ lakukan koordinasi dengan Kemen PANRB soal keperluan formasi guru. Sebab, pada CPNS tahun lalu, pihaknya mengaju-

kan 155 ribu kursi, tapi hanya 90 ribu orang yang masuk. Praktis, masih ada 65 ribu kursi yang belum terpenuhi. ”Nah, apakah kuota guru akan ditambah lagi atau hanya menghabisan slot sisanya ini yang sedang kami diskusikan,” terang Muhadjir. Pasalnya, menteri 62 tahun itu juga mempertimbangkan angka pensiun guru yang mencapai 400 ribu orang pada 2020 mendatang. Makanya, Kemendikbud sedang menyingkronkan jumlah guru yang purna tugas dan berapa yang akan direkrut. ”Makanya sekarang harus betul-betul klop,” ujarnya. Sementara itu Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) Mohamad Nasir memandang bahwa sarjana keguruan sudah cukup

banyak. Dia juga menilai bahwa jurusan perguruan jangan sampai menjadi pilihan terakhir bagi calon mahasiswa baru. Untuk itu dia bakal menerapkan sistem kuota mahasiswa baru jurusan atau program keguruan. Selain itu, untuk menjaga kualitas calon guru, Nasir juga mengatakan akan mengevaluasi seleksi program pendidikan profesi guru (PPG). Menurut dia, dalam seleksi program PPG ke depan akan memasukkan penilaian minat dan bakat. Sehingga bisa dipastikan calon guru peserta program PPG benar-benar memiliki minat dan bakat menjadi guru. ”Nanti yang akan mendapatkan sertifikat guru adalah mereka yang masuk PPG,” jelasnya.

Menurut Nasir meningkatkan kualitas guru memang harus dari hulunya. Yakni saat para calon guru menempuh kuliah di kampus lembaga pendidikan tenaga kependidikan (LPTK). Dari aspek kurikulum kuliah calon guru, Nasir juga bakal melakukan modifikasi. Diantaranya adalah dengan memperbanyak muatan kuliah untuk ilmu murninya. Contohnya program pendidikan guru matematika, maka perkuliahan ilmu tentang matematikanya diperbanyak. Selain itu Nasir tetap membuka kesempatan bagi sarjana di luar program keguruan untuk bisa mendaftar program PPG dan berkesempatan menjadi guru. ”Khususnya untuk guru produktif di

 TATA LETAK: MEGA

SMK,” katanya. Menurut Nasir lulusan politeknik cukup ideal untuk menjadi guru produktif. Tetapi pada kenyataannya banyak lulusan politeknik yang tidak berminat jadi guru. Sebab mereka banyak yang sudah terserap di dunia industri. Dia berharap sejumlah inovasi untuk meningkatkan perkuliahan calon guru bisa berjalan mulai tahun depan. Begitu pula Kementerian Kesehatan. Kepala Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Kesehatan Usman Sumantri belum memutuskan jumlah pasti formasi yang diajukan. Usulan sedang dalam proses. ”Karena kami memberikan usulan ke Kemen PAN-RB berdasarkan rencana keperluan daerah,” kata Usman. (han/wan/lyn/jpg)


Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 12

KPU-Bawaslu Serahkan Dokumen Bukti Siap Hadapi Sidang di MK Laporan JPG, Jakarta SEJUMLAH boks kontainer satu per satu masuk ke lobi Mahkamah Konstitusi kemarin (12/6). Petugas MK lantas membawa bergantian boks-boks tersebut dengan menggunakan troli dan akhirnya menghilang di balik pintu lift. Boks-boks tersebut berisi berlembar-lembar dokumen bukti yang disiapkan KPU untuk menghadapi sidang sengketa hasil Pilpres 2019. Dokumen itu berasal dari KPU provinsi. Setiap provinsi rata-rata mengirimkan delapan kontainer dokumen. ’’Jadi, akan diserahkan 272 kontainer dokumen alat bukti,’’ terang Komisioner KPU Hasyim Asy’ari, kemarin (12/6). Menurut Hasyim, penyerahan dokumen bukti itu bentuk keseriusan KPU dalam menghadapi gugatan. Di antara 34 provinsi itu, lima yang mendapat perhatian khusus karena jumlah pemilihnya tergolong besar. Yakni, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, dan DKI Jakarta. Berdasarkan data yang diperoleh Jawa Pos, selisih suara di lima provinsi tersebut juga tergolong besar. Kurang lebih 13 juta suara. Paslon 01 Jokowi-Ma’ruf unggul telak di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sementara itu, paslon 02 Prabowo-Sandi unggul telak di Jawa Barat dan Banten. Di DKI Jakarta, paslon 01 hanya unggul tipis. Meski

SOFYANSYAH/JPG

ALAT BUKTI: Petugas KPU dan Bawaslu disaksikan personil kepolisian dari Polres Bogor membawa kotak suara Pemilu untuk diambil berkas sebagai alat bukti sengketa Pilpres di Kantor KPU, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (12/6/2019). KPU Kabupaten Bogor membuka kotak suara untuk mengambil formulir yang digunakan sebagai alat bukti untuk dibawa ke Mahkamah Konstitusi dalam penyelesaian perselisihan hasil Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2019.

demikian, Hasyim menyatakan, pada dasarnya, semua provinsi sama beratnya. Ada juga sejumlah provinsi yang disebut dalam permohonan sengketa, misalnya Papua dan Aceh. Karena itu, KPU membawa bukti dari semua provinsi. Buktinya bermacam-macam. Salah satu di antaranya, bukti terkait daftar

Pemkab Belum Terima Usulan Dua Nama PAW Cawabup Rohul PASIRPENGARAIAN (RP)- Kekosongan jabatan Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul) yang sudah setahun lebih ditinggalkan H Sukiman, pascadilantiknya H Sukiman sebagai Bupati Rokan Hulu pada 14 Februari 2018 lalu, saat ini menjadi bahan pembicaraan di tengah masyarakat. Kekosongan jabatan pengganti antar waktu (PAW) Wabup Rohul itu, sebelumnya disikapi Bupati Rohul H Sukiman terkait pengisian PAW jabatan Wabup Rohul yang telah ditinggalkannya setahun lebih. Bahkan orang nomor satu Rohul tersebut, menepis isu miring yang menyebut diriya sengaja memperlambat dan menunda pengisian jabatan Wabup Rohul. Sementara, diketahui dari empat partai Pengusung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Rohul Suparman-Sukiman, tiga partai koalisi di antaranya telah mengeluarkan rekomendasi bakal calon PAW Wabup Rohul dari Pengurus Pusat. Seperti DPP Partai Golkar merekomendasikan H Masgaul Yunus. Partai NasDem merekomendasi H Indra Gunawan, DPP Partai Hanura merekomendasikan T Azuwir, sedangkan usulan Rekomendasi Calon Wabup dari DPP Partai Gerindra belum keluar. Setelah usulan rekemondasi Partai Gerindra keluar, maka empat partai koaliasi melakukan musyawarah untuk memutuskan dua dari empat nama usulan partai pengusung tersebut ke pemerintah daerah melalui Bupati Rohul. Untuk selanjutnya, Pemerintah Kabupaten Rohul mengusulkan dua rekomendasi calon Wabup Rohul itu ke DPRD untuk dilakukan pemilihan oleh DPRD Rohul, menetapkan salah seorang calon PAW Wabup Rohul sisa masa jabatan 2016-2021. Ketika dikonfirmasi Riau Pos, Rabu (12/9), terkait surat masuk usulan dua nama calon Wabup Rohul dari partai koalisi, Asisten I Setda Rohul M Zaki SSTP MSi menyatakan sejauh ini belum ada surat masuk dari partai koaliasi. Dirinya mengaku sudah mengecek ke Bagian Tapem Setda Rohul, belum ada usulan dua nama PAW Cawabup Rohul dari partai koalisi. ‘’Jika sudah ada surat dari partai poalisi, maka pemkab segera menindaklanjuti sesuai dengan aturan dan ketentuan hukum yang berlaku,’’ katanya.(epp)

 REDAKTUR: DENNI ANDRIAN

pemilih. ’’Segala macam runtutan peristiwa pendaftaran, pemutakhiran data pemilih, hingga pertanyaan tentang 17,5 juta pemilih itu disiapkan dokumennya,’’ tutur mantan Komisioner KPU Jawa Tengah itu. Buktinya berupa dokumen. Pihaknya juga menyiapkan dokumen Situng dan tuduhan penyelengga-

raan pemilu yang diwarnai pelanggaran terstruktur, sistematis, dan masif. Tidak ketinggalan bukti penghitungan suara dan rekapitulasi hasil pemungutan suara dari jajaran KPU di bawah. Begitu pula halnya dengan Bawaslu yang datang di MK hampir bersamaan dengan KPU. Lembaga pengawas tersebut

membawa sejumlah dokumen. Namun, jumlahnya tidak sebanyak milik KPU. Isinya adalah dokumen-dokumen terkait posisi Bawaslu sebagai pihak pemberi keterangan dalam sidang sengketa. Ketua Bawaslu Abhan menjelaskan, dokumen-dokumen itu pada prinsipnya berisi empat hal. ’’Pertama

adalah terkait hasil pengawasan Pemilu 2019,’’ terangnya. Dalam hal itu, pengawasan pilpres. Kemudian, materi tentang tindak lanjut laporan dan temuan selama tahapan pilpres. Kemudian, ada jawaban Bawaslu atas pokokpokok permohonan yang didalilkan pemohon. Khususnya yang berkaitan dengan Bawaslu. Sementara itu, dokumen terakhir berisi jumlah dan jenis pelanggaran yang terkait dalil-dalil pemohon. ’’Kami sampaikan rangkap 12 dan setebal 151 halaman,’’ lanjutnya. Dia juga menyertakan 134 alat bukti pendukung hasil pengawasan. Ketua KPU Arief Budiman menjelaskan, bukti-bukti itu menyesuaikan dalil-dalil yang disampaikan pihak pemohon. ’’Setiap hal yang disebut dan memungkinkan akan dihubungkan dengan provinsi lain itu sudah kami siapkan semua,’’ terangnya. Dokumen yang kemarin dibawa ke MK masih berdasarkan permohonan awal sebelum perbaikan. Sebab, pihaknya belum mengetahui apakah dokumen tersebut diterima atau tidak oleh MK. Meski demikian, dokumen jawaban untuk perbaikan permohonan sudah disiapkan. Hanya, belum diserahkan ke MK lantaran belum ada kepastian apakah MK menerima atau tidak perbaikan tersebut. Sementra ini para komisioner KPU provinsi juga dihadirkan di Jakarta untuk menghadapi sidang. ’’Kalau memang dibutuhkan kehadiran mereka (dalam sidang), mereka akan dihadirkan. Kalau tidak, cukup kami yang menjawab,’’ tambahnya.(byu/c4/agm/das)

Bupati Kampar Serahkan pada Mekanisme Partai Ingin Cepat Dapat Wakil BANGKINANG (RP) - Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto tidak mempermasalahkan terkait rentang waktu lama dirinya tanpa pendamping. Kendati secara gamblang mengaku ingin cepat dapat wakil, namun dirinya menghormati proses dan aturan yang sedang berjalan oleh partai-partai. Dirinya menghormati mekanisme pemilihan Wakil Bupati oleh koalisi partai pengusung dirinya bersama almarhum Azis Zaenal pada Pilkada 2017 lalu. ‘’Dari hati tentu saya ingin

NOVIWALDY JUSMAN Anggota Komisi IV DPRD Riau

Memang hal ini sudah lumrah terjadi. Karena aturan yang segudang yang membuat Pemda terlambat start di awal. Yang sudah-sudah, masa pergantian pimpinan terjadi masa transisi di mana kegiatan baru boleh dilaksanakan atas persetujuan gubernur baru.

cepat punya wakil, tapi kapan itu terwujud ada di ranah partai pengusung yang enam parpol itu. Silakan parpol itu membuat keputusan dan pengusulan, lalu sampaikan kepala daerah, nanti baru disaampaikan kepada DPRD. Saya tidak dalam kapasitas memilih dan Saya menghormati teman-teman partai yang sudah membentuk tim dan panitia,’’ sebut Bupati. Ketika ditanya kriteria wakil bupati keinginannya, Catur mengaku tidak neko-neko. Dia justru menceritakan bagaimana perannya mendampingi almarhum Azis Zaenal. Bagi dirinya menjadi wakil bupati tidak

CATUR SUGENG SUSANTO

boleh neko-neko dan harus menjalan tugas sesuai tupoksi. Tupoksi utamanya itu adalah membantu Bupati Kampar. Dirinya juga menginginkan seorang wakil yang satu visi membangun Kampar.

‘’Kita ini kan ingin membangun negeri, ya harus seiring sejalan. Saya dulu ketika jadi wakil, apa yang diperintahkan itu yang dijalan. Loyalitas pada pimpinan dan pekerjaan yang pertama. Namanya wakil ya jangan neko-neko. Saya tidak menyebutkan saya sudah baik jadi wakil, tapi mencari seperti itu kan sulit dalam kondisi tahun politik yang semua punya kepentingan. Tapi yang kita perlukan saat ini adalah kesamaan langkah visi dan misi untuk membangun Kampar,’’ sebut Bupati. Bupati mengaku, sudah sekitar enam bulan menjabat Bupati tanpa wakil, lama-lama

dirinya merasa letih juga. Dirinya perlu bantuan seorang wakil untuk berbagi tugas membangun dan melayani di Kabupaten Kampar. Namun, dirinya sangat patuh pada aturan dan sangat menghormati mekanisme yang saat ini sedang berjalan di parpol. Terkait pemilihan Wakil Bupati ini, Ketua DPD Golkar Kampar Ahmad Fikri menyerahkan sepenuhnya pada mekanisme yang ada. Sebagai pimpinan salah satu partai koalisi pengusung almarhum Azis Zaenal dan Catur Sugeng Susanto saat Pilkada 2017 lalu, Fikri menyebutkan, Golkar tidak punya kuasa sendiri. (end)

DPRD Riau Akan Evaluasi Serapan Anggaran

Tersangka, Komisioner Bawaslu Inhu Ajukan Praperadilan

PEKANBARU (RP) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menyayangkan lemahnya kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Provinsi Riau. Pasalnya, memasuki semester II tahun anggaran 2019 serapan anggaran masih di angka 35 persen. Hal itu dikhawatirkan berdampak pada perputaran ekonomi masyarakat serta target pembangunan yang telah direncanakan. Maka dari itu, gubernur sebagai pimpinan tertinggi di Pemprov Riau harus perintahkan percepatan agar anak buah tidak ragu dalam bekerja. “Memang hal ini sudah lumrah terjadi. Karena aturan yang segudang yang membuat pemda terlambat start di awal. Yang sudah-sudah, masa pergantian pimpinan terjadi masa transisi di mana kegiatan baru boleh dilaksanakan atas persetujuan gubernur baru,” sebut Anggota Komisi IV DPRD Riau Noviwaldy Jusman kepada

RENGAT (RP) - Kepolisian Resort (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) kembali diajukan praperadilan ke Pengadilan Negeri (PN) Rengat. Hanya saja pada praperadilan ini, Polres Inhu tidak sendiri tetapi juga diajukan Ketua Bawaslu Inhu dan Kepala Seksi (Kasi) Pidana Umum Kejari Inhu. Pengajuan praperadilan ini dilakukan Komisioner Bawaslu Kabupaten Inhu atas nama Sovia Warman melalui kuasa hukumnya Dody Fernando SH MH atas penetapan tersangka pada dugaan tindak pidana Pemilu. “Ada sebanyak 15 poin sebagai dasar gugatan di praperadilan kali ini,” ujar Dody Fernando SH MH, Rabu (12/6). Menurutnya, Polres Inhu dalam gugatan praperadilan ini terfokus kepada Kasat

Riau Pos, Rabu (12/6). Diakui dia, saat ini sudah banyak kegiatan yang antri di unit layanan pengadaan (ULP) Pemprov Riau. Menurut dia, jika kinerja pemprov normal seharusnya sebagian kegiatan yang telah direncanakan sudah terlaksana. Namun dari laporan yang ia dapat kurang dari setengah program kerja belum terealisasi. Pihaknya berencana akan melakukan evaluasi terhadap sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) yang dinilai lambat dalam mengeksekusi kegiatan. “Khususnya Dinas PUPR. Karena mereka paling banyak kegiatan pembangunan. Ini penting karena setiap rencana pembangunan itu selalu memikirkan dampak. Misal pembangunan jembatan. Dampak positifnya masyarakat mendapat aksesibilitas yang baik. Kalau belum juga dibangun, masyarakat susah. Nah itu,” ujarnya.(nda)

Reskrim. Begitu juga dengan Bawaslu terfokus kepada Ketua Bawaslu serta Kasi Pidum Kejari Inhu. Di antara dasar gugutan itu sebutnya yakni pemohon adalah komisioner Bawaslu sekaligus koordinator devisi penindakan pelanggaran Bawaslu Kabupaten Inhu serta koordinator sentra Gakumdu Kabupaten Inhu. Kemudian pemohon juga sebagai tersangka dalam kasus dugaan turut serta melakukan tindak pidana penggelembungan suara Caleg Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Selain itu, penetapan sebagai tersangka hanya berdasarkan keterangan saksi Masnur dan keterangan Randa serta Ridwan. “Lebih parahnya lagi dalam perkara itu tidak diawali dengan rapat pleno Bawaslu,” ungkapnya.(kas)

 TATA LETAK: MEGA


Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 13

MENCARI SIHIR BALE

Laporan JPG, Budapest

emas pada 20 menit sebelum Mate Patkai mencetak gol pembeda bagi Magyars, julukan Hongaria. Bale kali terakhir jadi pembeda untuk Wales saat matchday keempat Grup 4 di League B UEFA Nations League (17/11) melawan Denmark. Kini, seiring dengan performanya yang kian flop, Wales dua kali beruntun keok saat melawat ke Kroasia (1-2, 7 Juni) dan Hongaria kemarin WIB. Tactician Wales Ryan Giggs sampai sudah kehabisan akal mencari solusi supaya mampu mengembalikan naluri gol pemain termahal musim panas 2013 tersebut. ‘’Untuk menemukan di mana Gareth bisa efektif itu seperti tindakan yang sedikit juggling. Karena, kami

TAHUN ini sudah bukan lagi tahunnya Gareth Bale. Baik di klubnya Real Madrid ataupun di timnas Wales, Bale sudah mulai kehilangan sentuhan magisnya. Julukan The Welsh Wizard atau “Si Penyihir dari Wales� pun sudah tak lagi cocok disandang kapten timnas Wales itu. Malam di Groupama Arena, Budapest, kemarin WIB (12/6) semakin menegaskan situasi itu. Bale kembali gagal menunjukkan statusnya sebagai top scorer The Dragons, julukan Wales. Paceklik golnya dalam Kualifikasi Euro 2020 berlanjut ketika tumbang di tangan Hongaria 1-0. Termasuk melewatkan satu kesempatan

punya banyak stok pemain yang bisa bermain di posisinya,’’ ungkap Giggs, dikutip Goal. Kebingungan Giggsy, julukan Giggs, sudah bisa terlihat dalam dua laga terakhir. Gale di laga melawan Kroasia langsung memulai laga pada posisi nomor sembilan. Posisi yang setahun terakhir tak pernah memberi hoki bagi pemain berusia 29 tahun itu. Hal tersebut sama sep-

erti di saat dia mengenakan jersey putih Real Madrid. Musim ini, cuma sekali dia menjadi pembeda dari empat kali diberi kesempatan bermain sebagai striker. Makanya, kemarin, Giggs mengembalikan Bale ke posisi naturalnya pada posisi winger kanan. Anak muda Daniel James yang biasa bermain di sayap kiri ditarik ke depan lebih sebagai seorang penyerang. ‘’Gareth beberapa tahun terakhir telah menunjukkan bahwa dia mampu menempati posisi mana pun, sebagai striker, nomor 10, atau sebagai winger kanan. Ini tugas saya untuk mencoba, dan mendapatkan posisi terbaiknya. Begitu pula dengan pemain lainnya,’’ tutur Giggs yang juga menyandang status sebagai Si Penyihir Wales semasa masih aktif bermain itu. Untuk posisi nomor sembilan masih ada

Sam Vokes. Sedangkan winger muda Liverpool, Harry Wilson, yang jadi pesaingnya sebagai winger kanan. Saking mudahnya untuk mematikan Bale, bek Kroasia yang baru enam caps timnas saja sudah menjadikan momen sepekan lalu jadi nilai tawarnya ke klub. Bek Kroasia Borna Barisic salah satu pemain mampu menyulitkan Bale. Bahkan, Bale di Osijek dipaksa cuma bisa melancarkan sekali tembakan tepat sasaran. ‘’Saya senang dengan apa yang bisa saya lakukan. Saya lebih baik dari Gareth Bale, saya rasa saya melakukannya dengan bagus. So, dengan performa itu, saya pikir masa depan saya bersama Rangers bakal aman,’’ kata bek kiri 26 tahun itu, dikutip The Scottish Sun. Tidak cuma Giggs yang pusing mencari solusi mengatasi seretnya produktivitas Bale. Di Los Blancos, julukan Real, Zinedine Zidane yang mengalaminya. Meski sempat 2,5 musim jadi

 Â

­Â€Â‚

 Â‘ ‡ Â?Â?Š „‡

� Œ‰ ˆ �

Â? Â?Â?Â?

 ­Â€Â‚

‡ ­Â€Â‚

 Â„Â’ ˆ

ƒ „‚ ­ Â…Â? †‡ Â? Â?Â? ˆ   ­ ‚ ­ ‰Š „‡

‹�‰ Œ ˆ

juru taktik Real dan menangani Bale Zidane masih tertolong saat itu dengan Cristiano Ronaldo. Setelah dia kembali ke Valdebebas, kamp latihan Real, tak ada lagi Ronaldo berada di sisi Bale, atau Karim Benzema. Selama delapan laga Real bersama Zidane, tak ada posisi paten dari Bale. Empat kali dia dipasang sebagai winger kanan, lalu tiga kali dipindahkan sebagai winger kiri. Hanya sekali dia main sebagai striker. Golnya pada era Zizou, sapaan akrab Zidane, pun terjadi saat dia dipasang sebagai winger kiri. Musim panas ini Bale telah “diserang� banyak rumor yang mengaitkan namanya dengan pintu keluar dari Real. OK Diario mengklaim, Presiden Florentino Perez sudah mematok angka di atas EUR 50 juta (Rp805,5 miliar) bagi siapapun yang berminat kepada Bale. Padahal durasi kontraknya masih akan berakhir pada musim panas 2022.(ren/eca)

 Â? Â? Â? Â? Â

 ÂŽ ƒ ‡

‚‡ “ €” ‡•    €

PSPS Datangkan Tujuh Pemain Baru

BONA SIMANJUNTAK

ď Ž REDAKTUR: ELVY CHANDRA

PEKANBARU (RP) - PSPS kembali fokus menggelar latihan rutin di Stadion Rumbai Pekanbaru, pascalibur Idulfitri. Pelatih PSPS Bona Simanjuntak mengatakan, menggelar latihan untuk meningkatkan fisik dan stamina para pemain. “Kita sekarang latihan fisik

untuk peningkatan stamina,�ujarnya kepada Riau Pos, Rabu (12/6). Ia menyebutkan, PSPS saat ini memiliki tujuh orang pemain baru di antaranya Sandi Septian, Irwan, Suswanto, Ali, Reni, Irdan dan Vino. “Pemain

baru tersebut ada yang dari Jawa, Ternate dan Sumbar (Padang),�sebutnya. Lanjutnya, para pemain baru tersebut tidak lagi dilakukan seleksi untuk bisa menjadi pemain PSPS, tetapi mereka sudah masuk menjadi pemain

PSPS. “Mereka sudah masuk menjadi pemain PSPS. Dan akan menjalani latihan rutin,�katanya. Ketika disinggung terkait permasalahan PSPS terancam tidak bisa mengikuti Liga 2 karena adanya permasalahan soal tuntutan gaji mantan pemain PSPS yang hingga kini

belum diselesaikan dan masih dalam proses hukum, Pelatih PSPS Bona Simanjuntak enggan berkomentar karena itu urusan manajemen PSPS. “Itu urusan manajemen. Itu bukan ranah kita. Biarlah itu menjadi urusan manajemen. Kita fokus latihan,� terangnya. (dof)

ď Ž TATA LETAK FEBRI JAMIL


TOTAL SPORT Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 14

INTERNET

LIONEL MESSI

Messi Terkaya di Dunia

REUTERS

RAYAKAN GOL: Para pemain Italia merayakan gol saat berhadapan dengan Bosnia-Herzegovina dalam lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020, Rabu (12/6/2019).

Insigne dan Verratti Tuai Pujian Laporan JPG, Turin PENYERANG Tim Nasional (Timnas) Italia, Federico Bernardeschi, melontarkan pujian kepada dua rekan setimnya, yakni Lorenzo Insigne dan Marco Verratti. Pujian ini diberikan lantaran Insigne dan Verratti memainkan peran besar dalam kemenangan Italia atas Bosnia-Herzegovina di Kualifikasi Piala Eropa 2020. Insigne dan Verratti memang menjadi pahlawan atas kemenangan Italia 2-1 dari Bosnia-Herzegovina. Dua gol Gli

Azzurri –julukan Timnas Italia– pada pertandingan yang digelar di Allianz Stadium, Rabu (12/6) dini hari WIB itu dicetak oleh Insigne pada menit ke-49 dan Verratti ke-86. Tentu saja, dua gol ini memegang arti penting karena Italia sendiri harus tertinggal lebih dahulu dari Bosnia-Herzegovina di babak pertama setelah Edin Dzeko mencetak gol pada menit ke-32. Tetapi, kebangkitan Italia di babak kedua telah membuah-

kan hasil manis. Ka re na i t u , B e rnardeschi pun melontarkan pujian kepada Insigne dan Verratti usai laga digelar. Menurutnya, kedua rekan setimnya itu adalah pemain dengan talenta yang luar biasa hebat. Keberadaan mereka selalu sukses memberi perbedaan yang membawa tim terus merengkuh hasil positif. “Kami harus berjuang keras hari ini, tetapi kemenangan ini bahkan lebih menyenangkan menurut saya. Tidak mudah

setelah tertinggal 0-1, tetapi kami terus bermain dengan sabar, dengan kedewasaan. Kami mencetak dua gol hebat bersama Insigne dan Verratti. Mereka adalah dua pemain dengan talenta hebat dan pemain seperti mereka selalu dapat membuat perbedaan,” ujar Bernardeschi, sebagaimana dikutip dari laman resmi UEFA, Rabu (12/6). “D engan pemain s eper ti Lorenzo, kami tidak melakukan apa pun selain saling menatap dengan cepat untuk memahami apa yang ingin dilakukan,” ujarnya.(eca)

NEW YORK (RP) - Musim 20182019 memang tidak terlalu sukses bagi Lionel Messi. Dia hanya menjuarai La Liga bersama Barcelona. Tapi, untuk urusan kantong pribadi, La Pulga (Si Kutu)--julukan Messi--masih nomor satu. Seperti dilansir Forbes, kapten timnas Argentina itu tercatat sebagai atlet dengan pendapatan terbanyak musim lalu dengan USD 127 juta (Rp1,8 triliun) dalam daftar 100 atlet dengan pendapatan terbanyak. Nominal itu meningkat dari setahun sebelumnya ketika Messi jadi runner-up dengan USD 111 juta (Rp1,58 triliun) di bawah petinju Floyd Mayweather yang mendapatkan

USD 285 juta (Rp4 triliun). ‘’Dari total pendapatan Messi musim lalu, USD 92 juta (Rp1,3 triliun) diantaranya berasal dari gajinya sebagai pesepak bola. Sisanya berasal dari iklan,’’ tulis Marca. Ada yang unik dari daftar tahun ini. Ini kali pertama, sejak Forbes mengeluarkan daftar tersebut pada 1990 dengan, tiga besar dihuni pesepak bola. Di posisi runner-up ada superstar Juventus Cristiano Ronaldo dengan USD 109 juta (Rp1,55 triliun) dan dilanjutkan bintang PSG Neymar di tempat ketiga dengan pendapatan USD 105 juta (Rp1,49 triliun). (io/jpg)

Alumni La Decima dalam Ancaman

ASNAWI MANGKUALAM

Asnawi Pulang Lebih Awal MAKASSAR(RP) - Asnawi Mangkualam terpaksa berpisah dengan rekannya di Timnas Indonesia U-23. Dia diminta pulang oleh pelatih PSM Makassar Darije Kalezic. Padahal besok Garuda muda akan melakukan uji tanding kontra Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Namun, bukan tanpa alasan Kalezic meminta Asnawi pulang. Sebab, pemain berusia 19 tahun tersebut masuk dalam skema Kalezic untuk menantang Becamex Binh Duong FC 19 Juni mendatang pada semisinal AFC Cup Zona ASEAN. ”Kami perlu Asnawi. Dia harus secepatnya bergabung dengan persiapan kami,” tutur Kalezic. Meski masih berusia muda, Asnawi memang hampir selalu menjadi andalan bagi Kalezic. Apalagi Asnawi pemain yang cukup cerdas dengan bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan atau pun bek kiri. Dari enam laga yang dilakoni PSM di babak grup AFC, Asnawi turun sebanyak tiga kali. Dua diantaranya dari bangku cadangan. Lalu Asnawi dipercaya menjadi starter ketika PSM menundukan Home United 3-2 pada 30 April lalu. Memulangkan Asnawi ini juga termasuk dalam strategi Kalezic untuk mengatasi jadwal padat. Setidaknya memperbanyak opsi untuk melakukan rotasi. Ya, setelah bertandang ke Becamex Binh Duong, PSM akan menghadapi Arema FC (23/6), kemudian dilanjutkan menjamu Becamez Binh Duong (26/6). Beruntung keinginan Kalezic didengarkan oleh pelatih Timnas U-23, Indra Sjafri. Walaupun sebenarnya Asnawi juga disiapkan untuk laga uji tanding kontra Bali United. Indra Sjafri cukup mengerti dengan situasi PSM. ”Ya, kami bolehkan Asnawi pulang. Nanti Agustus dia akan mulai gabung kembali dengan Timnas,” ucap Indra. Asnawi sendiri sejatinya sudah tiba di Makassar kemarin. Namun dia meminta waktu untuk istirahat satu hari. Memang sepulang dari Singapura paska mengikuti Merlion Cup 2019, Asnawi beserta Timnas U-23 lainnya langsung terbang ke Bali. Rencananya hari ini eks Persiba Balikpapan tersebut bergabung latihan dengan Wiljan Pluim dkk. Pelatih asal Swiss itu mengaku senang Indra Sjafri mendengarkan keinginannya. Dia juga berterima kasih Indra sudah merelakan Asnawi pulang lebih cepat.(jpg)  REDAKTUR: ELVY CHANDRA

MADRID (RP) - Eden Hazard bukan jadi pemain terakhir yang dibeli Real Madrid musim ini. Beberapa hari lagi, Los Merengues diklaim beberapa media Spanyol dan Prancis bakal resmi menggaet bek kiri Lyon dan timnas Prancis Ferland Mendy dengan biaya transfer EUR 50 juta. Sebenarnya, kedua tim sudah deal. Tapi, bek 24 tahun itu belum bisa bergabung ke bersama rekan barunya karena belum lakukan tes medis. Apalagi, dia juga masih memperkuat Prancis untuk agenda internasional pekan ini. ''Dua musim lalu dia bermain di Ligue 2 (bersama Le Havre, red). Sekarang, sedikit lagi dia bergabung dengan Real. Dia pemain cepat yang bisa bermain dengan sama baiknya di kanan dan kiri," kata pelatih Les Bleus Didier Deschamps kepada L'Equipe. Kedatangan bek 24 tahun itu menandakan bahwa Real serius membangun Los Galacticos jilid ketiga di bawah Florentino Perez setelah hancur lebur musim lalu. Lebih jauh, pembelian Mendy memperbesar kans Real mengakhiri era emas mereka ketika meraih La Decima atau trofi kesepuluh di Liga Champions yang mereka raih pada musim 2013-2014. Musim itu adalah fondasi Real yang mendominasi Eropa dengan tambahan tiga trofi beruntun pada 2016-2018. Pemain yang terancam dengan kedatangan Mendy adalah Marcelo. Entrenador Zinedine Zidane ingin memberikan saingan serius bagi bek Brasil yang musim lalu performanya terjun bebas. Apalagi, Sergio Reguillon yang sempat mengirim

Marcelo ke bangku cadangan sangat mungkin akan dipinjamkan ke klub lain. Sebelum Marcelo, kebijakan transfer Real sejak musim lalu juga sudah mengancam atau bahkan sudah menggantikan personel utama ketika meraih La Decima dengan penjualan Cristiano Ronaldo dan pembelian Thibaut Courtois. Hanya, tersisa Sergio Ramos dan Luka Modric yang sejauh ini masih "aman". Bahkan bukan hanya Marcelo yang terancam dengan kedatangan Mendy. Dani Carvajal juga was-was karena Mendy juga piawai bermain sebagai bek kanan. Padahal, di posisi itu sudah ada rekrutan musim lalu Alvaro Odriozola yang juga bisa meledak kapan saja. Tapi, bagi Marcelo masa depannya kini tidak hanya di Real meski masih terikat kontrak hingga 2022. Marca melansir bahwa bek 31 tahun itu diberi kebebasan menentukan masa depannya. Artinya, dia bisa pergi ke mana pun. Termasuk ke Juventus yang sudah menginginkannya sejak musim lalu agar bisa kembali bekerja sama dengan Ronaldo. ''Bisa saja Marcelo jadi cadangan Mendy (jika Mendy langsung nyetel dan Marcelo ingin bertahan di Real meski performanya masih seperti musim lalu, red),'' tulis media yang berbasis di Madrid itu. Namun, Perez tidak bisa langsung berharap terlalu banyak terhadap proyek Los Galacticos jilid ketiga. Sebab, berkaca kepada dua jilid sebelumnya, musim 2000-2001 dan 2009-2010, trofi tidak diraih pada musim pertama.(jpg)

INTERNET

DANI CARVAJAL

INTERNET

DANIELE DE ROSSI

De Rossi Tolak Boca Juniors JAKARTA (RP) - Daniele De Rossi dikabarkan menolak Boca Juniors demi bergabung dengan Los Angeles FC. Menurut ESPN, Los Angeles FC dilaporkan telah mencapai kesepakatan untuk merekrut mantan kapten As Roma tersebut. Jika benar, gelandang Italia itu menjadi pemain kelima yang menolak klub Argentina, setelah Matias Silvestre, Eduardo Salvio, Gary Medel dan Andre-Pierre Gignac. “AS Roma dapat mengonfirmasi bahwa perjalanan 18 tahun karir Daniele De Rossi bersama klub ini akan menjumpai akhirnya di akhir musim nanti,” tulis pernyataan resmi Roma. Lebih lanjut disebutkan, jika keputusan untuk mengakhiri karir di Roma bukan pensiun melain-

kan mencari petualangan baru. “De Rossi yang merupakan penduduk asli Roma dan merupakan lulusan akademi klub, sudah membuat 615 penampilan bagi Giallorossi dan menciptakan 63 gol di semua kompetisi. Ia merupakan pemain dengan jumlah penampilan terbanyak kedua di sejarah klub ini. “De Rossi tidak akan pensiun dari dunia sepakbola profesional di akhir musim nanti. Pemain 35 tahun itu berniat mencari petualangan baru terlepas dari Roma di musim panas nanti,” paparnya. De Rossi mengakhiri karirnya di Roma setelah 18 tahun. Padahal, dalam dua dekade terakhir ia jadi sosok penting.(zul/jpg)

Praveen/Melati Mulai Tampil Konsisten JAKARTA (RP) - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti, menilai pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sudah menunjukkan perkembangan cukup pesat. Secara individu, Susy menilai baik Praveen sama-sama memiliki potensi sebagai pemain ganda campuran top dunia. Praveen/ Melati yang kini duduk di peringkat tujuh dunia, beberapa kali mampu menghadang lawan yang memiliki peringkat lebih tinggi. “Saya melihat mereka sudah mulai stabil, nggak kalah di babak-babak awal. Minimal babak perempat final, semifinal ke final. Kalau sebelumnya bisa kalah sama lawan yang tidak diunggulkan di babak awal, sekarang sudah bisa menunjukkan kelasnya. Praveen/ Melati harus mempertahankan peringkatnya di delapan besar d u n i a, m e re k a ha r u s t a hu standard mereka di mana,” ujar Susy, melansir dari laman resmi PBSI, Rabu (12/6/2019). Sementara itu, mengomentari

penampilan Praveen/Melati di ajang Autralia Open 2019, Susy menilai keduanya sudah tampil sangat baik. Sayang, Praveen/ Melati masih belum mampu memanfaatkan kesempatan final dengan baik. D i Au s t ra l i a O p e n 2 0 1 9 , Praveen/Melati dikalahkan unggulan pertama asal Tiongkok, Wang Yilyu/Huang Dongping, dengan skor 15-21, 8-21. Dalam perjalanan ke final, Praveen/Melati menumbangkan unggulan ketiga yang juga juara All England 2018, Yuta Watanabe/Arisa Higashino dari Jepang. Juga pasangan perak Olimpiade Rio de Janeiro 2016 asal Malaysia, Chan Peng Soon/ Goh Liu Ying. “Sebetulnya sayang, berapa kali belum bisa memanfaatkan kesempatan dengan baik. Di perempat final dan semifinal, m e re k a t a mp i l l u a r b i a s a, betul-betul luar biasa mainnya. Praveen/Melati ini sebetulnya salah satu pasangan yang ditakuti sama lawannya, tapi balik lagi ke kematangan mereka,” ujarnya. (int/eca)  TATA LETAK: FEBRI JAMIL


PRO-SIAK

MERANGKAI NEGERI DENGAN SYARAK

Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 15 l

INFOTORIAL PEMKAB SIAK

Dishub Ajak Sinergi Provinsi dan Pusat Guna Kembangkan Pelabuhan Buton Lapraon EKA GUSMADI PUTRA, Siak Sriindrapura MENGHADAPI H+7 Idulfitri via Pelabuhan Mengkapan/Tanjung Buton memang terjadi kenaikan penumpang dibanding tahun sebelumnya. Selain membludaknya penumpang, sarana prasarana pendukung di sekitar pelabuhan diharapkan dapat segera didukung pemerintah pusat dan provinsi. Harapan ini disampaikan Dishub Kabupaten Siak karena menilai dalam pengembangan kawasan wilayah pelabuhan tersebut perlu sinergi beberapa pihak. Terlebih dengan kondisi sekarang, Pemkab Siak mengakui masih dalam kondisi keterbatasan anggaran. “Demikian pula kewenangan, untuk wilayah pelabuhan ini memang kewenangannya pusat, bersama provinsi dan kami juga turut mendukung. Tapi untuk kondisi Buton memang perlu pengembangan lebih dan angga-

ran yang diharapkan dari APBN,” papar Kepala Dishub Siak Said Arif Fadilah. Dijelaskan Kadishub Siak, melihat kondisi arus balik 2019 ini, penumpang harus sampai menginap sebab antrean menunggu kapal penyeberangan ke beberapa daerah memerlukan waktu. Sebut saja ke wilayah Kepri, dan kabupaten tetangga, Kepulauan Meranti. Baik yang datang maupun pergi. “Masih perlunya tambahan parkir kendaraan, karena pelabuhan ini juga menyeberangkan mobil dan motor selain orang,” sambungnya. Pemkab Siak sebenarnya, kata Said, sudah menyiapkan rencana detail engineering design (DED) pengembangan wilayah Pelabuhan Mengkapan/Buton tersebut. Hanya saja karena anggaran, maka pekerjaan belum dapat terlaksana. “Dukungan pusat, provinsi memang harus bersama-sama m e ng e mb a nga n p e l abu ha n itu (Buton, red). Sehingga kenyamanan dan keselamatan penumpang dapat terwujud sesuai harapan bersama,” pungkasnya. (zed)

DISHUB FOR RIAU POS

MENINJAU: Kadishub Siak Said Arif Fadilah bersama rombongan dari Kementerian Perhubungan RI meninjau Pelabuhan Buton, awal pekan ini.

2.757 Murid SD Sederajat Perawang Lulus

WIWIK WIDANINGSIH/RIAU POS

SERAHKAN AMPLOP: Kepala SDN 17 Maredan Barat, Kecamatan Tualang, Wowo Harsono, menyerahkan amplop kelulusan kepada murid di halaman sekolah, Rabu (12/6/2019).

PERAWANG (RP) – Sekolah-sekolah di Kabupaten Siak secara serentak mengumumkan kelulusan murid tingkat sekolah dasar ( SD) sederajat yang mengikuti ujian nasional, Rabu (12/6). Kelulusan pengumuman dilakukan oleh sekolah masing-masing baik melalui papan pengumuman, maupun lewat amplop berisikan kertas lulus. Di Kecamatan Tualang kelulusan murid SD sederajat 100 persen dengan jumlah sebanyak 2.757 orang. “Alhamdullilah, murid SD sederajat di Perawang yang mengikuti ujian nasional kemarin lulus 100 persen,” ujar Korwil Pendidikan Kecamatan Tualang Zahroni MPd. Dia menyampaikan, sebelum pengumuman kelulusan pihaknya bersama kepala sekolah se-Kecamatan Tualang melakukan rapat terkait kelulusan dan sistem pengumuman, serta tidak ada coretan baju sekolah dilakukan oleh murid. “Sekolah ada yang menempelkan kertas pengumuman kelulusan dan ada melalui amplop. Siswa didampingi orang tua atau wali masing- masing,” jelas Zahroni. Di SDN 17 Maredan Barat Perawang, sekolah melaksanakan pengumuman kelulusan langsung dibagikan kepada siswa di halaman sekolah. “Murid lulus semua sebanyak 39 orang. Kita mengumumkan melalui amplop yang dibagikan dengan disaksikan komite sekolah dan wali murid,” ujar Kepala Sekolah SDN 17 Maredan Barat Wowo Harsono.(wik)

Camat Kandis Terima Kunjungan Pendeta Se-Kecamatan Kandis KANDIS (RP) - Camat Kandis Irwan Kurniawan menerima kunjungan pendeta se-Kecamatan Kandis dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1440 H. Irwan Kurniawan menerima para pendeta untuk silaturahim di rumah dinas Camat Kandis, Selasa (11/6) malam. Selain mengucapkan selamat Idulfitri, pada kesempatan ini Camat Kandis juga mendapatkan masukan dan saran yang disampaikan para pendeta. Camat meminta kepada pendeta

 REDAKTUR: KAMARUDDIN

agar menyampaikan program pemerintah baik fisik maupun nonfisik terutama membangun karakter warga yang mengedepankan rasa toleransi, persatuan dan kesatuan agar tercipta Kandis yang lebih baik ke depan. “Dalam silaturahmi ini, pendeta memberikan saran dan masukan. Pada kesempatan tersebut, saya berpesan agar pendeta menyampaikan ke masyarakat tentang programprogram pemerintah baik fisik,

maupun nonfisik terutama membangun karakter warga,” ujar Camat. Pada kesempatan tersebut, Irwan mengucapkan terima kasih atas kunjungan pendeta. Begitu juga dengan masukkan dan saran yang disampaikan. Dikatakan camat, dengan silaturahmi ini dapat menjalin hubungan yang semakin erat, juga untuk meluaskan pikiran. Hal ini membuktikan bahwa kerukunan umat beragama di Kandis berjalan baik.(wik)

WIWIK WIDANINGSIH/RIAU POS

KUNJUNGI: Sejumlah pendeta Se-Kecamatan Kandis mengunjungi Camat Kandis di rumah dinasnya, Selasa (11/6/2019) malam.

Disanksi Tegas, 129 Absen dan 59 Tanpa Keterangan SIAK (RP) - Pemkab Siak mengklaim sudah melaporkan daftar kehadiran ASN pada hari pertama kerja pascalibur Idulfitri 1440 H ke Kementerian PAN-RB. Terdata 94,6 persen yang dari total ASN yang hadir atau 2.214 pegawai dan 129 lainnya tidak hadir. Sanksi kepada yang tidak hadir pun disebut sudah disiapkan sesuai aturan. Aturan dimaksud adalah mengenai kedisiplinan pegawai, dimana yang tidak hadir tersebut merupakan ASN yang tidak disiplin. Namun secara pendataan yang dilakukan OPD terkait, dari 129 ASN hanya 59 yang terancam sanksi karena absen tanpa keterangan. “Sisanya ada 23 izin, 24 sakit dan 22 cuti. Jadi tidak semua yang tidak hadir diberikan sanksi sesuai PP 53 tahun 2010,” ungkap Sekdakab Siak H TS Hamzah ketika dikonfirmasi Riau Pos. Dijelaskannya, dari 2.343 ASN lingkungan Pemkab Siak, yang hadir pada hari pertama kerja berjumlah 2.214 pegawai. Memang, ditegaskannya, bagi yang tidak hadir tanpa keterangan akan diberikan sanksi. “Sanksinya sesuai aturan dalam PP tersebut. Kehadiran pegawai ini di luar guru, Puskesmas, kecamatan dan kelurahan,” sambungnya. Pelaporan secara menyeluruh atas absensi dimaksud, diakui Sekda memang sudah dilaporkan kepada Kementerian PAN-RB. Sistemnya menggunakan aplikasi yang sudah digunakan secara elektronik oleh Pemkab Siak.(egp)

 TATA LETAK: EFAN


PRO-ROKAN HULU NEGERI SERIBU SULUK

Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 16 l ADVERTORIAL PEMKAB ROKAN HULU

BERBINCANG: Bupati Rohul H Sukiman didampingi Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi sedang berbincang akrab dengan Gubernur Riau Syamsuar saat menghadiri open house di Gubernuran Pekanbaru. HUMAS PEMKAB ROHUL

Destinasi Wisata Tri Top Dikunjungi 67.661 Wisatawan

T

IGA andalan atau Tri Top destinasi wisata Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang telah ditetapkan Dinas Pariwisata Provinsi Riau menjadi magnet bagi pengunjung wisatawan dari luar Rohul yang berkunjung di Negeri Seribu Suluk di saat liburan dan cuti bersama Idulfitri 1440 H. Di antaranya, pertama Masjid Agung Islamic Center Rohul sebagai wisata Religi. Kedua, Objek Wisata Bendung Sipogas dan Objek Wisata Minat khusus Suligi Hill Aliantan. Berdasarkan data dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Rohul, jumlah pengunjung wisatawan ke tiga destinasi wisata Rohul sebanyak 67.661 wisatawan selama lima hari raya terhitung 5-9 Juni lalu. Sedangkan dari jumlah total kunjungan, dimana wisatawan yang mengunjungi Masjid Agung dan Menara 99 Meter sebanyak 49.156 pengunjung hampir sama dengan jumlah pengunjung pada

Juni 2018 lalu yang berjumlah 106.005 pengunjung. ‘’67.661 pengunjung wisatawan ke tiga destinasi wisata Rohul itu, 70 persen di antaranya berasal dari luar Kabupaten Rohul yang merupakan wisatawan nusantara dan paling banyak berasal dari Sumatera Utara dan Sumatera Barat, serta kabupaten/kota di Provinsi Riau ditambah dengan luar Pulau Sumatera seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya,’’ ungkap Kepala Disparbud Rohul Drs Yusmar MSi kepada wartawan, Rabu (12/6), terkait jumlah pengunjung wisatawan ke objek wisata di Rohul. Menurutnya, pengunjung terbanyak yaitu wisatawan religi dari luar daerah. Di mana saat ini, pesona Masjid Agung Islamic Center dan Menara 99 Meter masih menjadi primadona yang diminati oleh masyarakat. Sehingga serambi dan halaman masjid yang dihiasi pohon kurma dan burung merpati ini disesak oleh masyarakat dengan berbagai

aktivitas berupa kegiatan salat berjamaah, swafoto dan berbagai aktivitas melihat keindahan bangunan masjid yang terletak di jantung Kota Pasirpengaraian ini. ‘’Saking padatnya pengunjung wisatawan, sampai-sampai petugas kita kewalahan untuk mengatur kendaraan dan sampah, jalan keluarnya Ketua Umum Badan Pengelola Majid Agung Islamic Center Rohul mengalihkan parkir ke jalan menuju kantor bupati dan pedagang tidak diperbolehkan masuk ke areal Masjid Agung,’’ kata mantan Kadisdukcapil Rohul itu. Diakuinya, untuk naik ke Menara 99 Meter Islamic Center Rohul, pengunjung harus menunggu antrian ditenda depan menara yang disiapkan panitia. Terlihat, para pengunjung rela antrean berjam-jam untuk sampai ke ketinggian 80 meter dari permukaan tanah tersebut. Selain itu, di atas menara ada beberapa spot foto yang di gunakan oleh pengunjung sebagai dokumen dan

tanda telah naik di Menara yang dapat melihat pemandangan Kota Pasirpengaraian yang dikelilingi bukit barisan. Yusmar mengatakan, pesona selanjutnya yang menjadi tujuan wisatawan ke Rokan Hulu adalah Bendungan Sipogas sekaligus Top ke 2 Rohul dengan pemandangan alam dan air yang menyejukkan mata. ‘’Lima hari Idulfitri, destinasi ini dikunjungi 17.812 wisatawan. Pada destinasi ini pengunjung di manjakan dengan pemandangan alam yang mempesona dengan latar belakang bukit barisan dan ber swafoto dengan beberapa spot yang ada, spot selfi pelangi, jembatan, sampan sampai menikmati keliling Bendungan dengan speed boot yang harganya terjangkau,’’ jelasnya. Sementara untuk top yang ketiga, wisata minat khusus Suligi Hill Aliantan Kecamatan Kabun, untuk Idulfitri tahun ini, selama lima hari di kunjungi 693 pengunjung.(adv)

Jembatan Sungai Pisangkolek Segera Dibangun PEMERINTAH daerah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruan (PUPR) Rohul tahun ini akan membangun Jembatan Pisangkolek yang menghubungkan lima desa di Kecamatan Kunto Darussalam, dari Kelurahan Kotalama menuju Desa Kota Baru, Kota Raya, Muara Dilam, Pasir Indah, dan Desa Pasir Luhur. Pasca ambruk dihantam banjir Oktober 2018 dikarenakan ketinggian Jembatan Sungai Pisang Kolek di Kelurahan Kota Lama cukup rendah. ‘’Diperkirakan dalam bulan ini (Juni, red), Jembatang Pisangkolek di Kelurahan Kota Lama mulai dibangun dan kontraktor yang telah ditetapkan pemenangnya,’’ ungkap Kepala Dinas PUPR Rohul Anton ST MM menjawab wartawan, Rabu (12/6) terkait desakan masyarakat Kelurahan Kotalama pembangunan Jembatan Pisangkolek. Menurutnya, proses lelang pembangunan Jembatan Pisangkolek sudah dilakukan, dan telah ditunjuk pemenangnya. ‘’Sekarang tinggal menunggu masa sanggahan. Setelah itu baru dibuat kontraknya, paling lambat pertengahan Juni

2019 sudah dimulai pembangunan jembatan oleh kontraktor pelaksana,’’ katanya Selain Jembatan Pisangkolek yang menjadi prioritas dibangun tahun ini, Anton mengaku pada ruas jalan yang sama, ada dua jembatan lagi yang akan dibangun secara permanen. Di antaranya Jembatan Bukit Juragan dan jembatan sungai Mending. ‘’Dalam satu ruas jalan ini, ada tiga jembatan yang akan dibangun yakni Sungai Pisangkolek, Bukit Juragan dan Sei Mending. Karena keterbatasan anggaran, maka pembangunan yang prioritas Jembatan Sungai Pisangkolek,’’ katanya. Anton menyebutkan, untuk pembangunan Jembatan Bukit Juragan dan Sungai Mending, direncanakan pembangunannya diupayakan pada 2020 dengan meminta bantuan keuangan Pemerintah Provinsi Riau. ‘’Ketiga jembatan yang berada disatu ruas jalan itu, sudah ada perencanaan. Justru itu kita berharap kepada Pemerintah Provinsi Riau, dapat mengakomodir usulan yang kita sampaikan nanti,’’ ujarnya. (adv)

HUMAS PEMKAB ROHUL

FOTO BERSAMA: Bupati Rohul H Sukiman beserta istri Hj Peni Herawati foto bersama dengan Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi saat menggelar open house Idulitri di rumah dinas bupati, beberapa waktu lalu.

PRO-ROKAN HILIR NEGERI SERIBU KUBAH l ADVERTORIAL PEMKAB ROKAN HILIR

Jalan Lintas Pesisir Segera Dikerjakan

HUMAS PEMKAB ROHIL

FOTO BERSAMA: Bupati Rohil H Suyatno AMp, Wabup Drs H Jamiludin, Sekdakab Drs H Surya Arfan MSi, Ketua LAMR Rohil Rasyid Abizar foto bersama penerima santunan saat acara syukuran diterima predikat WTP bagi Kabupaten Rohil di Gedung Pertemuan H Misran Rais, Bagansiapi-api, Rabu (12/6/2019).

Syukuran dan Santunan Pencapaian WTP

M

ENGINJAK usia ke-19 tahun sejak pembentukannya, akhirnya Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) mendapatkan penilaian Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI. Raihan itu membuat bangga sekaligus haru Bupati Rohil H Suyatno AMp, sebagai ekspresi syukur atas pencapaian tersebut Pemkab Rohil mengadakan syukuran

dengan memberikan santunan kepada sekitar 250 anak yatim di Gedung Pertemuan H Misran Rais, di Bagansiapi-api, Rabu (12/6). Kegiatan itu sekaligus momentum halalbihalal bagi jajaran pegawai, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Rohil. Hadir pada kesempatan itu Wakil Bupati (Wabup) Drs H Jamiludin, Sekdakab Drs H Surya Arfan MSi, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pegawai

dan anak-anak penerima santunan didampingi orang tua/wali. “Pemberian santunan sebagai ungkapan rasa syukur atas pencapaian WTP untuk Rohil, saya menyampaikan terimakasih banyak kepada semua yang telah mendukung. Di usia 19 tahun Rohil, sejak berdiri sesuai amanat UU Nomor 53/1999 baru sampai saat ini mendapatkan WTP. Ini menunjukkan bahwa tugas dan pengabdian yang diberikan semakin baik,” kata Bupati Rohil H Suyatno.

Ia mengharapkan agar ke depan apa yang sudah berhasil diraih itu dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi. Keberhasilan itu terang bupati tentunya tidak terlepas dari peran serta semua pihak. “Tanpa kerja keras maka raihan WTP itu mustahil, perlu ditanamkan kecintaan pada pekerjaan,” ujar bupati sambil mengutip kata-kata bijak dari selulernya. Berhasilnya diperoleh predikat WTP terangnya memang dianggap

sesuatu yang sangat membanggakan ini bisa menjadi indikasi bahwa telah terjadi peningkatan kinerja yang luar biasa di seluruh jajaran OPD yang ada. Semuanya saling bersinergis untuk menuntaskan pendataan aset yang ada sekaligus melakukan penertiban. “Sekali lagi harapan kita agar apa yang sudah berhasil diraih ini dapat dipertahankan sehingga ke depan kembali bisa diraih WTP,” kata bupati.(adv)

Peletakan Batu Pertama Dilakukan Gubri

MASJID ikonik Laksamana M Cheng Hoo segera dibangun di Kota Ikan, Bagansiapiapi persisnya di Jalan Pulau Baru, Kelurahan Bagan Barat, Bangko. Menuju kearah percepatan pembangunan masjid itu akan dilakukan peletakan batu pertama yang dijadwalkan pada 18 Juni nanti, dilakukan langsung oleh Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar. Hal ini terungkap disela pertemuan yang dilaksanakan Pe REDAKTUR: ZULKIFLI ALI

merintah Daerah (Pemda) Rokan Hilir (Rohil) dipimpin Bupati H Suyatno AMp membahas persiapan pembangunan masjid serta persiapan Iven Bakar Tongkang, bersama pihak terkait di Gedung Daerah Datuk Batu Hampar di Jalan Perwira, Bagansiapiapi, Selasa (11/6) malam. “Untuk peletakan batu pertama dilakukan oleh gubri pada 18 Juni atau menjelang puncak iven Bakar Tongkang 2019,” kata Suyatno. Berdekatannya peletakan batu

pertama dengan iven itu tidak terlepas melihat momentum yang bersejarah mengenai keberadaan masyarakat Tionghoa di Bagansiapiapi sementara tokoh Laksamana M Cheng Hoo diketahui merupakan penyebar Islam di nusantara yang juga merupakan muslim Cina. Bupati menerangkan dana pembangunan masjid Cheng Ho ini merupakan sumbangan warga Tionghoa Bagansiapiapi yang mualaf dan saat ini berada di ibu kota Jakarta.(adv)

HUMAS PEMKAB ROHIL

PERTEMUAN: Bupati Rohil H Suyatno AMp memimpin pertemuan membahas persiapan untuk peletakan batu pertama pembangunan Masjid Laksmana M Cheng Ho serta membahas persiapan iven Bakar Tongkang 2019 di Gedung Daerah Datuk Batu Hampar, Selasa (11/6/2019).

SEBAGIAN akses jalan lintas di pesisir seperti di lintas penghubung ke Kepenghuluan Pasir Limau Kapas, Palika masih dalam kondisi buruk. Umumnya berupa tanah dasaran yang ketika terkena hujan menjadi sangat sulit dilewati masyarakat. Kondisi jalan menjadi berkubang dan berlumpur. Pembangunan akses jalan lintas pesisir tersebut diketahui merupakan wewenang pemerintah propinsi Riau dan sejauh ini arah untuk pembangunan lebih baik terus diupayakan. “Itu ruas jalan provinsi, yang bertanggung provinsi. Kita hanya mengusulkan dan selalu berkomunikasi dengan kepala PUPR Riau terkait persoalan infrastruktur tersebut. Betul merupakan kewenangan mereka, seperti jalan lintas Rohil-Rohul, di pesisir Sinaboi-Dumai dan pesisir Palika tersebut,” kata bupati Rohil H Suyatno AMP, Rabu (12/6) usai kegiatan syukuran dan santunan kepada anak yatim atas pencapaain predikat WTP di Gedung Pertemuan H Misran Rais. Bagansiapi-api. Secara pribadi terang bupati dirinya kerap juga mendiskusikan untuk pembangunan jalan lintas pesisir, dan bahkan dirinya telah mendapatkan laporan kemarin untuk jalintas pesisir masih dalam proses pembuatan kontrak. “Berarti sudah ada pemenangnya, semalam saya komunikasi dengan Kepala PU Riau, untuk jalan provinsi yang ada di pesisir itu. Kita harapkan segera sehingga dibangun sampai ke Panipahan, ini dalam proses pembuatan kontrak, tahun ini Insya Allah dikerjakan,” kata bupati. Dengan begitu diharapkan kedepan tak ada lagi persoalan karena kondisi jalan yang buruk atau belum dibangun, terutama untuk daerah yang dikategorikan pesisir maupun perbatasan dengan daerah lain baik masih dalam lingkup Provinsi Riau maupun berbatasan dengan provinsi tetangga seperti Sumut.(adv)  TATA LETAK: EFAN


PRO-KUANTAN SINGINGI Riau Pos

BASATU NAGORI MAJU

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 17 l ADVERTORIAL PEMKAB KUANTAN SINGINGI

Bunga Bangkai Diserbu Pengunjung

MARDIAS CHAN/RIAU POS

MENENTENG TABUNG GAS: Masyarakat Kecamatan Hulu Kuantan kecewa karena langkanya elpiji 3 Kg sejak beberapa hari terakhir. Nampak warga sedang menenteng tabung elpiji kosong di satu warung, Rabu (12/6/2019).

Elpiji 3 Kg Langka, Dinas Sebut Dalam Pengiriman SEJAK empat hari yang lalu, masyarakat di Kuansing mulai resah karena langkanya elpiji 3 kg di pasaran. Di Kecamatan Hulu Kuantan, misalnya, masyarakat rela memburu elpiji 3 kg hingga ke kecamatan tetangga seperti Kecamatan Kuantan Mudik dan Gunung Toar. “Kami sudah mencari hingga ke kecamatan lain, namun tidak ada yang menjual. Yang kami sesalkan, sebelumnya pemerintah menjamin kesediaan elpiji aman hingga usai hari raya.

Sekarang barangnya tidak ada. Dan ini kebutuhan. Kalau masalah harga, kami tidak peduli,” ujar seorang warga Desa Sampurago, Rosmiati saat ditemui wartawan, Rabu (12/6). Rosmiati juga menyayangkan, banyak pengusaha besar seperti rumah makan dan restoran yang menggunakan elpiji tabung melon ini untuk usaha mereka. Sehingga masyarakat kecil tidak mendapat jatah lagi. “Ini harus ada kendali dari dinas terkait. Minimal ada

imbauan yang ditempelkan di kecamatan-kecamatan. Kalau ini tidak ditanggapi dengan cepat, maka masyarakat yang ekonomi lemah semakin susah,” kata Rosmiati. Menanggapi persoalan itu, Kepala Dinas Diskopdagrin Kuansing Drs Azhar MM mengatakan, kelangkaan elpiji 3 kg disebabkan terlambatnya pengiriman dari agen. Menurut Azhar, pihaknya sudah meminta kepada agen supaya mendistribusikan elpiji 3 Kg kepada

pangkalan yang ada di masing-masing kecamatan. “Saya sudah tanya ke pangkalannya, ini disebabkan karena keterlambatan pengiriman. Dua hari ke depan sudah aman. Dalam waktu dekat kami juga akan mendata penjualan oleh pengkalan kepada masyarakat. Besok kita berharap, PNS dan restoran tidak lagi boleh membeli elpiji 3 kg. Kami akan edarkan suratnya. Kami menunggu persetujuan Pak Bupati dulu,” kata Azhar.(adv)

BEREDARNYA berita bunga bangkai yang tumbuh di belakang rumah seorang warga di Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Gunung Toar, sempat membuat heboh. Terbukti, puluhan warga terlihat antusias mendatangi tempat tersebut. Bunga bangkai dengan nama latin Amorphophallus Titanum tersebut awalnya diketahui oleh seorang warga Desa Lubuk Terentang bernama Marsaan. Marsaan curiga karena bau busuk yang menyengat di sekitar belakang rumahnya. Merasa penasaran, Marsaan lalu mencari sumber bau busuk yang menyengat tersebut. Tidak beberapa jauh, ia melihat sepucuk tanamanan yang aneh. Setelah didekati, ternyata bau busuk tersebut berasal dari bunga tersebut. Lalu Ia memanggil anaknya bernama Hesmi Rosnita untuk menanyakan perihal tanaman tersebut. Sesampai di tanaman tersebut, Hesmi memastikan

MARDIAS CHAN/RIAU POS

ANTUSIAS: Warga antusias melihat bunga bangkai yang tumbuh di belakang rumah seorang rumah warga Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Gunung Toar, Rabu (12/6/2019).

bahwa tanaman tersebut adalah bunga bangkai. Tidak beberapa lama, sejumlah warga mulai mendatangi tempat tersebut untuk melihat. “Iya, pada hari Ahad (9/6) kami bingung dengan bau busuk. Makanya bapak men-

cari sumber bau tersebit. Ternyata dari bunga itu sumbernya. Sejak itu, warga dari berbagai daerah mulai berdatangan. Selain dari Facebook, mereka mengaku mengetahui berita bunga bangkai ini dari koran Riau Pos.(adv)

Jalur Marangin Montiak Peringkat 5 di Inhu JALUR Marangin Montiak Tuah Lilai dari Desa Sikakak, Kecamatan Cerenti, satu-satunya jalur yang mewakili Kabupaten Kuantan Singingi pada ajang Festival Pacu Jalur Rayon 2 Kabupaten Indragiri Hulu 2019. Festival itu tuntas dilaksanakan di Tepian Sialang Lotung, Pasir Sialang Jaya, Lirik, Selasa (11/6). Namun sayang, jalur kebanggaan masyarakat Kuansing ini gagal menjadi juara. Setelah pada putaran pertama di hari terakhir atau biasa disebut hari final, Marangin Montiak harus mengakui keunggulan jalur andalan Inhu, Untung Ber-

tuah dari Danau Baru. Jalur Marangin Montiak harus puas di peringkat kelima dari delapan jalur yang berpacu di hari terakhir itu. Kendati gagal juara, namun perjuangan Marangin Montiak yang mewakili Kuansing patut diapresiasi. “Memang setiap gelanggang ada tuahnya. Dan perjuangan Marangin untuk mempersembahkan yang terbaik di rayon 2 Inhu sudah maksimal. Namun, inilah hasil terbaik yang harus diterima. Karena masih ada gelanggang lain di tahun ini. Semangat buat Marangin,” ujar Pemerhati Pacu Jalur, Icet Sempana kepada Riau

Pos, usai menyaksikan pacu jalur tersebut. Di rayon 2 Inhu, jalur Untung Bertuah berhasil keluar sebagai juara pertama. Disusul ada jalur Tiga Putri Olak Keramat dari Pasir Sialang Jaya Lirik di peringkat kedua. Menurut Icet, kekalahan Marangin jadi terhormat. Apalagi yang mengalahkannya sukses pula meraih juara pertama. “Berarti Marangin hanya kurang beruntung di rayon 2 Inhu. Kalahnya pun tak banyak bila dibandingkan kekalahan jalur-jalur lain dari Untung Bertuah. Kan termasuk laju juga,” ujar Icet memotivasi.(adv)

PRO-INHU-PELALAWAN-MERANTI Desak Pemkab Segera Pekan Depan, Polres Inhu Bangun Pasar Rakyat Limpahkan Dugaan Korupsi Laporan KASMEDI, Rengat BERKAS penanganan dugaan korupsi pada Badan Pemberdayaan Masyarakat

dan Pemerintahan Desa (Bapemas Pemdes) Kabupaten Indragiri Hulu sudah lengkap (P21). Karena itu Kapolres Inhu AKBP Dasmin

Ginting SIK menargetkan dalam waktu dekat segera melimpahkan berkas dan tersangka ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Rengat.

KASMEDI/RIAU POS

MACET: Ratusan kendaraan terjebak macet di Jalan Raya Rengat - Tembilahan, tepatnya di Desa Sungai Raya, Kecamatan Rengat, akibat bibir Sungai Indragiri mengalami longsor dan mengenai badan jalan. Foto diambil belum lama ini.  REDAKTUR: ZULKIFLI ALI

Kasus dugaan korupsi terkait penyelewengan honor pendamping sebanyak 30 orang sejak 2013 hingga 2014 yang mencapai Rp1,8 miliar. “Sudah ada penetapan tiga orang tersangka dan berkasnya sudah P21,” ujar Kapolres, Rabu (12/6). Untuk itu sebutnya, sekitar pekan depan berkas bersama barang bukti dan tersangka akan dilimpahkan kepada Kejari Inhu. Sehingga ketika dilimpahkan sudah menjadi kewenangan pihak Kejaksaan dalam penanganan dugaan korupsi atas penyelewengan honor pendamping pada Bapemaspemres tersebut. Memang sebutnya, sejauh ini terhadap tiga tersangka tidak dilakukan penahanan. Karena keyakinan penyidik, tersangka masih aktif sebagai PNS dan diyakini tidak melarikan diri serta tidak menghilangkan barang bukti. Ketiga tersangka itu masing-masing berinisial Srm selaku Kepala Bapemas Pemdes, Sya selaku bendahara dan Brn selaku Pejabat Pembuat Teknis Kegiatan. “Satu pejabat yang sudah sempat ditetapkan sebagai saksi dan dimintai keterangannya tidak ditetapkan sebagai tersangka. Karena ada pendapat ahli menyebutkan tidak mengarah kepada saksi tersebut,” ungkapnya. Di tempat terpisah, Kasi Intel Kejari Inhu Bambang Dwi Syahputra SH benarkan, pihaknya sudah menerima Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP). “Berkas sudah masuk dalam tahap P21, namun belum dilimpahkan,” sebutnya singkat.(zed)

PANGKALANKERINCI (RP) - Hingga saat ini, pusat Kabupaten Pelalawan yakni Kecamatan Pangkalan Kerinci masih belum memiliki pasar rakyat (pasar tradisional), khususnya pasar rakyat yang dibangun oleh pemerintah kabupaten (Pemkab). Padahal selain dibutuhkan masyarakat keberadaan pasar tersebut juga menjadi sumber untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). “ Ya, sudah 19 tahun lebih usia Kabupaten Pelalawan, tetapi hingga saat ini belum ada satu pun Pemkab Pelalawan membangun pasar rakyat khususnya di Kecamatan Pangkalan Kerinci. Untuk itu, masyarakat sangat mendambakan dan mengharapkan agar Pemkab Pelalawan dapat

segera membangun pasar rakyat di Kecamatan Pangkalan Kerinci ini,” terang seorang tokoh masyarakat Kabupaten Pelalawan AP Sulaiman kepada Riau Pos, Rabu (12/6). Diungkapkannya, sejauh ini di Kecamatan Pangkalan Kerinci hanya ada dua pasar yakni Pasar Baru dan Pasar BTN Lama Pangkalan Kerinci. Namun pembangunan pasar yang masih belum memadai ini dibangun oleh pihak swasta. “Jadi, dengan adanya pembangunan pasar oleh pihak swasta ini, tentunya pemerintah daerah tidak bisa berbuat banyak. Dan dengan tidak adanya pasar rakyat yang dibangun dan dikelola oleh pemerintah kabupaten, tentunya hal ini menyebabkan

daerah banyak kehilangan potensi PAD,” paparnya. Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Koperasi-UKM Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Diskop-UKM-Perindagsar) Pelalawan Drs Fakhrizal MSi melalui Sekretarisnya Mahnizar mengatakan, Pemkab Pelalawan melalui Diskop UKM Perindagsar telah merencanakan pembangunan pasar rakyat khususnya di Kecamatan Pangkalan Kerinci. Saat ini, pihaknya tengah melakukan studi kelayakan lahan. “Rencana lokasi lahan pembangunan pasar rakyat tradisional yang berada di Jalan Lintas Timur KM 55 Kecamatan Pangkalan Kerinci. Akan dibangun dilahan seluas 4 hektare.(amn)

Untuk Pemerataan, Pemkab Diminta Bentuk Tim Khusus PA N G K A L A N K E R I N C I (RP) - Hingga saat ini, pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan terus menggeliat dan mengalami kemajuan. Program pembangunan tersebut seharusnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat dari pelosok desa hingga ke perkotaan di 12 kecamatan di Pelalawan melalui pemerataan. “Ya, memang pembangunan di Negeri Seiya Sekata ini terus menggeliat. Namun perlu kita ingatkan soal pemerataan pembangunan dengan konsep riil dalam realisasinya. Sehingga tidak ada daerah yang merasa ditinggal atau terlupakan. Dan pemerataan pembangunan ini harus benar-benar dapat dirasakan manfaatnya

bagi masyarakat luas mulai dari pelosok desa hingga perkotaan,” terang Pewaris Sultan Pelalawan H Tengku Kashar Haroen kepada Riau Pos, Rabu (12/6) di Pangkalankerinci. Diungkapkan tokoh masyarakat Pelalawan ini, Pemkab Pelalawan diharapkan dapat segera membentuk tim khusus untuk menyerap aspirasi masyarakat di 12 kecamatan. Sehingga pembangunan yang menjadi prioritas di setiap kecamatan dapat diketahui secara pasti. “Jadi nantinya, tim ini akan menginventarisir sejumlah masukan dari tingkat bawah terkait pembangunan prioritas di daerah masing–masing. Selain itu, Musrenbang dari tingkat desa hendaknya benar–benar menghadirkan

seluruh lapisan masyarakat. Terutama bagi tokoh masyarakat, baik Musrenbang tingkat desa hingga Musrenbang tingkat kabupaten,” paparnya. Dikatakannya, Pemkab Pelalawan juga diminta dapat membuat konsep pemerataan pembangunan. Seperti percepatan pembangunan secara optimal, fokus pengembangan wilayah tertinggal dan terpencil, mengembangkan wilayah–wilayah perbatasan, menyeimbangkan pertumbuhan pembangunan, meningkatkan keterkaitan kegiatan ekonomi. Kemudian, pemerataan pemenuhan kebutuhan pokok rakyat, pemerataan memperoleh pendidikan, pelayanan kesehatan dan pemerataan kesempatan kerja.(amn)  TATA LETAK: FEBRI JAMIL


PRO-BENGKALIS Riau Pos

NEGERI JUNJUNGAN

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 18 l ADVERTORIAL PEMKAB BENGKALIS

Bapenda Buka Pelayanan Pajak Online Laporan ERWAN SANI, Bengkalis

ERWAN SANI/RIAU POS

PELAYANAN: Bapenda Kabupaten Bengkalis terus memaksimalkan pendapatan asli daerah (PAD) di antaranya dengan peneraparan sistem online. Foto memperlihatkan aktivitas pelayanan pajak di Kantor Bapenda Bengkalis, beberapa waktu lalu.

BADAN Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Bengkalis tak lantas berpangku tangan meski target dan realisasi Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan, Perkotaan (PBB-P2) di Kabupaten Bengkalis, serta Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) meningkat. Melalui inovasi era digitalisasi, Bapenda pada 2019 membangun perangkat pelayanan pajak nontunai atau pelayanan secara online. Hal itu dilakukan dalam rangka optimalissi Pendapatan Asli Daerah (PAD), sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 02 Tahun 2013, tentang PBB-P2. Perangkat yang dibangun ini nantinya akan mempermudah para wajib pajak (WP) dalam melakukan transaksi tanpa tatap muka dan terintegrasi melalui sistem online. Demikian disampaikan Kepala Bapenda Kabupaten Bengkalis H Imam Hakim melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendataan dan Pen-

daftaran Syahruddin, Rabu (12/6). Pria yang akrab disapa Bang Am ini menjelaskan, jika upaya menuju pelayanan pajak nontunai ini jauh hari sudah dipersiapkan. Upaya-upaya tersebut, sambungnya, bertujuan agar pembayaran PBB-P2 serta objek pajak lainnya seperti Pajak Hotel, Restoran dan Rumah Makan bisa menjadi satu potensi yang ada di Kabupaten Bengkalis. Jika sebelumnya pembayaran hanya bisa dilakukan di Bank Riau Kepri Cabang Bengkalis, maka ke depan itu bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. Menurutnya lagi, sistem pembayaran nontunai atau online ini dirancang melalui studi kelayakan yang matang. Selain itu juga melalui koordinasi dengan pihak perbankan, salah satunya Bank Riau Kepri Pusat yang menjadi bank yang melayani transaksi sistem ini. Ia juga menjelaskan, di 2019 ini telah meluncurkan Aplikasi PBB versi Andorid. ‘’Untuk ke depan ini pemba-

yarannya akan kita lakukan secara online. Artinya ini akan terintegrasi dengan Bank Riau. Kami sudah melakukan koordinasi dan melakukan kunjungan kerja ke Bank Riau Kepri Pusat. Insya Allah sistem pembayaran PBB secara ini bisa terlaksana sesuai harapan,” katanya. Dikatakannya, perangkat atau sarana dan prasarana yang dibangun, khusus PBB-P2 yang telah dilaksanakan ini juga merambah kepada potensi pajak lainnya. Seperti pajak hiburan yang perlu kerja sama dengan PHRI setempat. ‘’Untuk saat ini pajak lainnya, kita sedang menggodok dengan PHRI dan jenis pajak lainnya. Dimana untuk mengintegrasikan sistem yang ada di Bank Riau Kepri dengan sistem di Bapenda, pembayaran itu secara nontunai. Artinya nanti terintegrasi, dengan pihak perbankan. Untuk Aplikasinya sudah ada, sehingga bisa tersistem di seluruh UPT Pendapatan Daerah yang ada di kecamatan,’’ kata Syahruddin lagi.(zed)

Nico Fernando Gantikan Posisi Lignauli BENGKALIS (RP) - Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri (Kasi Intel) Bengkalis dimutasi. Sebelumnya dijabat Lignauli Theresa Sirait SH digantikan Nico Fernando SH MH. Lignauli Sirait menjabat sekitar 1 tahun lebih sebagai Kasi Intel dipindah tugas di bagian Pemeriksa pada Kejari Tarutung, Tapanuli Utara (Taput), Sumut. Sedangkan Nico Fernando sebelum menjabat Kasi Intel Kejari Bengkalis, duduk sebagai Kasi Intel Kejari Karimun, Tanjung Balai Karimun. Pengambilan sumpah, pelantikan dan serah terima jabatan (Sertijab) dipimpin langsung Kepala Kejari Bengkalis Heru Winoto SH MH, di Aula Kantor Kejari Bengkalis, Jalan Pertanian, Bengkalis, Rabu (12/6).

‘’Perpindahan jabatan ini adalah hal yang biasa dalam organisasi, demi penyegaran serta alasan pimpinan untuk menambah pengalaman. Harus disyukuri dan dilaksanakan, untuk memperoleh tugas yang lebih besar lagi. Jadi perlu melengkapi modal atau bekal dari semua bidang,” pesan Heru Winoto. Heru juga berharap pejabat dengan jabatan baru mengemban amanah dan segera beradaptasi, belajar dan bekerja yang berhubungan dengan tugas masing-masing. “Bahu membahu dan saling bekerja sama. Dengan mutasi ini diharapkan meningkatkan kinerja khususnya Seksi Intelijen. Pejabat baru segera koordinasi dengan stakeholder yang terkait,’‘ jelasnya.

Mengefektifkan tenaga yang ada seperti memaksimalkan peran TP4D dengan instansi yang ada di antaranya inspektorat. Intelijen agar lebih efektif dalam bekerja dan berkoordinasi dengan Pidsus dalam pemberantasan tindak pidana korupsi (Tipikor). Kesempatan ini juga mantan Kasi Intelijen, Lignauli Sirait menyampaikan permintaan maaf jika ada kesalahan. Dan dirinya berharap khusus di Intelijen kinerja yang lebih baik. “Mohon doa restunya bekerja di tempat yang baru dan terima kasih atas dukungan selama ini semoga kita sukses selalu,” ungkapnya. Sementara itu Nico turut didampingi istrinya, Yola Yohanda, berharap bimbingan pimpinan dan dukungan rekan-rekan kerja. (esi)

ERWAN SANI/RIAU POS

AMBIL SUMPAH: Nico Fernando SH MH saat diambil sumpah jabatan oleh Kepala Kejari Bengkalis Heru Winoto SH MH di Aula Kantor Kejari Bengkalis, Rabu (12/6/2019).

 REDAKTUR: ZULKIFLI ALI

HUMAS PEMKAB BENGKALIS

OPEN HOUSE: Wakil Bupati Bengkalis H Muhammad foto bersama masyarakat saat Open House di kediamannya pada hari kedua Idulfitri 1440 Hijriah.

Dana Pembangunan untuk 53 Desa Dipotong BENGKALIS (RP) - Karena tidak tertib administrasi sebanyak 53 desa dari 136 desa di Kabupaten Bengkalis diberikan sanksi pemotongan anggaran Percepatan Pembangunan Penyediaan Infrastruktur Desa (P3ID) yang sebelumnya juga disebut dana Instruksi Bupati (Inbup) Kabupaten Bengkalis tahun anggaran (TA) 2019. Dana P3ID tersebut berjumlah Rp200 juta setiap tahun per desa, besaran potongan sebagai sanksi bagi desa tidak tertib administrasi itu bervariasi, antara 15 persen hingga 37,5 persen. “Nominal tersebut berdasarkan dari besar kecilnya kategori tidak tertib administrasi desa, ‘’ jelas Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bengkalis Drs H Yuhelmi. Dijelaskannya, sanksi tersebut diberlakukan tahun anggaran 2019 sesuai aturan dan ketentuan berdasarkan Keputusan Bupati Nomor 356/KPTS/VIII/2018.

Desa tidak tertib administrasi dalam kategori pertama adalah pemotongan sebesar 37,5 persen atau mencapai Rp75 juta. Sanksi ini disebabkan pajak belum dibayar, kondisi fisik tidak sesuai dengan perencanaan. Selanjutnya pencairan tidak dilakukan ses- YUHELMI uai dengan peraturan bupati (Perbup) dan dokumen pelaporan tidak ada. Kemudian sanksi pemotongan terhadap desa yang tidak tertib administrasi sesuai dengan kategori kedua sebesar Rp30 juta. Yaitu, dalam penyampaian dokumen perencanaan dan pelaporan di desa tidak lengkap. Pemotongan dana P3ID sebesar Rp75 juta disanksikan sebanyak 32 desa tersebar di sembilan kecamatan dan pemotongan P3ID sebesar Rp30 juta kepada 21 desa di sepuluh kecamatan. Sedangkan tanpa sanksi pemotongan

atau murni menerima dana P3ID sebesar Rp200 juta tahun ini ada sebanyak 83 desa. “Sanksi yang utama diberikan kepada desa yang tidak membayar pajak tidak tepat waktu. Seharusnya sudah dibayarkan tetapi biaya untuk membayar pajak malah digunakan terlebih dahulu atau diputar-putar dan itu salah. Kemudian penarikan juga harus sesuai dengan kebutuhan atau tahapan yang diatur dan 10 hari sudah harus dipertanggungjawabkan,” ungkap Yuhelmi belum lama ini di Bengkalis. 32 desa di Kabupaten Bengkalis yang diberikan sanksi pemotongan dana P3ID sebesar Rp75 juta atau sebesar 37,5 persen atau 2019 ini memperoleh anggaran Rp125 juta, berdasarkan keputusan bupati karena tidak tertib administrasi.(esi)

 TATA LETAK: FEBRI JAMIL


PRO-INDRAGIRI HILIR Riau Pos

BUMI SRI GEMILANG

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 19 l ADVERTORIAL PEMKAB INDRAGIRI HILIR

Hindari Membangun di Lokasi Rawan Bencana

B HUMAS PEMKAB INHIL

PIMPIN APEL: Bupati Inhil HM Wardan memimpin apel gabungan pascalibur Idulfitri, beberapa waktu lalu.

20.393 Warga Belum Rekam KTP-el DARI 433.722 wajib KTP warga Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), yang termasuk dalam Data Konsilidasi (DKB) pusat, 20.393 di antaranya belum melakukan perekaman KTP-elektronik. “Data itu tercatat di dalam server kami selaku instansi yang berwenang untuk menerbitkan KTP-el,”ungkap Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disducapil) Inhil Ahmad Ramani, Rabu (12/6). Sedangkan yang sudah mel-

akukan perekaman sebanyak 413.329. Untuk itu Ahmad Ramani, mengimbau bagi yang melakukan perekaman agar dapat melakukan sesegera mungkin. Mengingat KTP-el merupakan identitas yang sangat diperlukan. “Jangan sudah mendesak baru sibuk mau membuat KTP-el. Maka itu kita sarankan kepada warga agar sesegera mungkin melakukan perekaman,”jelasnya. Lanjut Ahmad, pembuat KTP akan mudah dimanfaatkan oleh

pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab. Apalagi jika sudah mendesak untuk menggunakan KTP. Oleh karenanya, hindari pembuatan KTP disaat sudah sangat mendesak. Meski demikian, pihaknya juga melakukan berbagai upaya dan langkah agar perekaman KTP-el bisa dirampung sesuai dengan harapan. Upaya yang dimaksud dengan melakukan perekaman hingga ke tingkat paling bawah. “Petugas kita selalu melaku-

kan upaya jemput bola untuk melakukan perekaman. Semua itu dalam rangka memberikan pelayanan terhadap masyarakat,” papar mantan Kabag Humas Setdkab Inhil ini. Selain di kantor Disdukcapi Inhil di Tembilahan, warga juga dapat melakukan perekaman di sejumlah kantor kecamatan. Meski ada pula dibeberapa kantor kecamatan yang saat ini alata perekaman mengalami kerusakan.(adv)

UPATI Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan meminta warganya untuk menghindari membangun permukiman di daerah-daerah rawa bencana, seperti tanah longsor. Hal ini mengingat terdapat beberapa daerah di Kabupaten Inhil yang rawan akan tanah longsor. Di antaranya, Kecamatan Tanah Merah, Kuala Indragiri (Kuindra), Concong, Tembilahan, Tembilahan Hulu, Tempuling dan Kecamatan Enok. Daerah-daerah yang dimaksud sebagian besar masuk dalam daerah aliran sungai yang terkena pasang surut. Artinya, dalam waktu yang tidak diduga bencana tanah longsor dapat terjadi yang ujungnya membahayakan keselamatan masyarakat itu sendiri. “S eb i s a mu ng k i n h i n d a r i membangun pada lokasi yang dimaksud,”pesan Bupati Inhil HM Wardan, kemarin. Dilihat dari geografis, secara umum Kabupaten Inhil terdiri dari daerah perairan yang banyak aliran pasang surut. Kondisi itulah yang melatarbelakangi masyarakat untuk membangun di sekitar

bantaran sungai-sungai sekitar. Akan tetapi seiring berjalannya waktu, tidak sedikit pula masyarakat yang merubah pola hidup dengan membuat permukiman baru di bagian daratan. Kondisi itu, menurut Bupati, sangat tepat untuk mengembangkan daerah disamping terhindar dari ancaman tanah longsor. “Kita juga harus waspada terhadap kemungkinan musibah dan bencana yang dapat terjadi kapan saja. Dengan kewaspadaan kita, maka dapat meminimalisir korban, baik harta maupun nyawa,”paparnya. Kendati, lanjut Bupati, musibah dan bencana adalah hal yang tidak dapat diprediksi. Sebab, itu merupakan kekuasaan Allah. Namun demikian, sebagai mahluk ciptaan Tuhan, sudah sewajarnya meminta agar terhindar dari musibah dan lainnya. “Musibah apapun itu adalah sebuah cobaan yang diberikan Allah, supaya kita bisa mengintrospeksi diri atas kesalahan di masa lalu. Mudah-mudahan kedepannya kebaikan selalu menyertai kita semua,” imbuh Bupati Inhil ini.(adv)

Kiprah Perempuan Sangat Diperlukan KETUA Pusdatin Puanri Cabang Indragiri Hilir (Inhil) Hj Zulaikhah Wardan mengakui bahwa kiprah kaum perempuan dalam pembangunan sangatlah diperlukan. Untuk itulah kaum perempuan hendaknya mengambil peran strategis dalam proses pembangunan. Sehingga kaum perempuan mendapatkan hak dasarnya

sebagai manusia yang mulia. “Dengan keterlibatan kaum perempuan, maka kepentingan kaum perempuan akan lebih terwakili,” tegas Zulaikhah, dalam salah satu kesempatan baru-baru ini. Beberapa peran strategis yang dapat dijalankan oleh kaum perempuan meliputi, peran untuk ambil bagian dalam merancang

suatu model baru pembangunan. Yang mana digerakkan oleh suatu tata kelola pemerintahan yang baik dan adil gender. Kaum perempuan dapat mendorong berkembangnya pandangan baru dan ukuran-ukuran baru, sehingga kiprah kaum perempuan tetap dilihat dalam kacamata perempuan dan bukan kacamata

ADVERTORIAL PEMKAB KAMPAR

HUMAS PEMKAB KAMPAR

BERBINCANG: Gubernur Riau H Syamsuar berbincang bersama Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto saat dalam perjalanan ziarah kubur Hari Raya Enam di Bangkinang Seberang, Rabu (12/6/2019).

Didampingi Bupati Kampar, Gubri Lepas Ziarah Kubur PROSESI Hari Raya Enam di Kabupaten Kampar tahun ini lebih spesial. Pada acara ziarah kubur sebagai agenda utama bagi masyarakat Kota Bangkinang dan sekitarnya, dilepas secara seremonial oleh Gubernur Riau Syamsuar. Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto ikut mendampingi. Prosesi turun-temuruan ini menjadi pengalaman perdana bagi Syamsuar maupun Catur ketika mereka menjabat sebagai Gubernur dan Bupati. Hari Raya Enam sendiri disebut sebagai prosesi yang bahkan lebih besar dari Idul Fitri bagi sebagian masyarakat. Karena prosesi ini didahului dengan puasa enam hari pada bulan Syawal, penanggalan hijriah. Prosesi ini ditutup dengan ziarah kubur para leluhur. Pada momen ini, para perantau Kota Bangkinang dan sekitarnya boleh saja tidak pulang saat Idul Fitri, namun sangat jarang melewatkan Hari Raya Enam. Maka tidak heran, walaupun diguyur hujan pada Rabu (6/12) pagi itu, masyarakat tetap ramai berjalan kaki atau menggunakan kendaraan ke Bangkinang seberang. Mereka yang dari rantau, dari kawasan Langgini, Kumantan dan sejumlah perkampungan lama datang ke kawasan Pulau, Muara Uwai dan sekitarnya untuk melakukan ziarah. Pada masa lalu, masyarakat menyeberang menggunakan sampan. Kini, yang dekat hanya perlu berjalan kaki menyeberang lewat  REDAKTUR: M ERIZAL

dua jembatan megah. Atau menggunakan kendaraan bagi yang jauh. Tahun ini terasa spesial, karena juga dihadiri Forkopimda Kampar dan sejumlah elite Politik serta tokoh masyarakat. Ada Sekda Kampar Yusri yang juga seorang Datuk di Bangkinang, Dandim 0313/KPR Letkol (Inf ) Aidil Amin yang juga seorang pembesar. Lalu hadir juga Kapolres Kamar AKBP Andri Ananta Yusdistira, Ketua DPRD Kampar Ahmad Fikri, termasuk tokoh masyarakat yang juga Ketua Apindo Kampar M Amin. Syamsuar pada kesempatan itu menyebutkan, ziarah kubur dalam rangka Hari Raya Enam ini sudah menjadi seperti wisata religi. Sama seperti kegiatan balimau kasai menyambut Ramadan. Keduanya sangat penting bagi masyarakat Kampar yang terkenal religius. ‘’Inti dari kegiatan ini adalah untuk mendekatkan diri kepada

Allah. Ziarah ini pasti secara langsung akan mengingatkan kita dengan yang namanya kematian. Sebab mulai dari pagi kegiatan ini mengunjungi setiap kuburan dan melakukan doa bersama di setiap kuburan. Untuk itu kegiatan ini harus terus dilestarikan, selain memiliki nilai keagamaan dengan mengutamakan silaturahmi juga memiliki nilai wisata religi yang harus dipelihara dengan baik,’’ sebut Gubernur. Sementara itu, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto mengaku menikmati prosesi ini. Ada nuansa positif dalam nuansa keagamaan. Selain itu, ada juga nilai tradisi yang kental yang dibalut juga dengan semangat gotong royong. Karena sebelumnnya membersihkan setiap pemakaman baik pemakaman pribadi maupun pamakaman umum bersama-sama dilakukan warga.(adv)

HUMAS PEMKAB KAMPAR

ZIARAH: Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto memberikan sambutan pada prosesi ziarah kubur Hari Raya Enam bersama Gubernur Riau H Syamsuar dan Forkopimda Kampar di Bangkinang Seberang, Rabu (12/6/2019).

yang bias gender. “Selanjutnya, peran untuk ambil bagian dalam proses politik. Khususnya proses pengambilan keputusan politik yang dapat berimplikasi pada kehidupan publik,” pesannyaa. Sementara Bupati Inhil HM Wardan mengharapkan, keberadaan Pusdatin Puanri, tak

hanya berperan untuk kepentingan kaum perempuan saja. Akan tetapi, dapat membantu kaum laki-laki demi mendorong lajunya pembangunan. Pusdatin Puanri, kata Bupati berperan dalam mengimpun serta menyajikan data-data mengenai kaum perempuan di Inhil. Utamanya dalam berbagai aspek

kehidupan, seperti pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, budaya, maupun lainnya. “Informasi tersebut sangat penting sekaligus diharapkan dapat membantu kita dalam upaya meningkatkan sumber daya perempuan agar dapat bersama-sama membangun daerah,” harapnya. (adv)

Pemprov Lepas 41 Tenaga Kesehatan Pendamping CJH Riau PEKANBARU (RP)- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau secara resmi melepas sebanyak 41 tenaga kesehatan yang akan bertugas mendampingi jamaah calon haji (JCH) Riau untuk musim haji 2019. Para petugas tersebut akan diberangkatkan pada 7 Juli mendatang pada kloter pertama. Pelepasan para tenaga kesehatan tersebut dilakukan langsung oleh Sekretaris daerah (Sekda) Riau Ahmad Hijazi bertempat di Kantor Dinas Kesehatan Riau,

Jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru, Rabu (12/6). Saat pelepasan tersebut, Sekda berharap para petugas dapat menjaga diri agar bisa terus memberikan pelayanan terbaik. “Selamat bertugas kepada tim kesehatan, kita berharap semua yang ditugaskan agar bisa melaksanakan dengan baik. Dan nantinya bisa kembali ke tanah air juga dalam keadaan sehat,” katanya. Selain itu, Sekda juga berpesan kepada para petugas untuk dapat melaksanakan tugas sesuai dengan

bidangnya masing-masing. Karena selain bertugas, para petugas kesehatan tersebut juga akan melaksanakan ibadah di Tanah Suci. “Kepada para petugas, saya ingatkan tugas utamanya adalah melayani JCH. Meskipun begitu, para petugas tersebut tentunya juga akan beribadah, namun jangan sampai mengganggu tugas pelayanan. Untuk itu, pelaksanaan ibadah sunah di Tanah Suci hendaknya dinomor duakan, kecuali ibadah yang menjadi rukun haji baru dilaksanakan,” pesannya.(sol)

Pemprov Ajukan 10 Ribu Kuota Penerimaan ASN sambungan dari hal 20 saat ini pihaknya tengah menyusun untuk pengajuan kuota penerimaan CPNS tersebut. Di mana kuota yang diajukan akan dilakukan semaksimal mungkin. “Rencananya kami akan ajukan kuota penerimaan CPNS sebanyak 10.381, di mana angka tersebut didapatkan dari jumlah tenaga honorer yang ada di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau,” katanya. Lebih lanjut dikatakan Ikhwan, memang kuota yang diajukan tersebut berkemungkinan tidak akan diakomodir secara keseluruhan oleh pemerintah pusat. Karena hingga saat ini, pihaknya belum mendapatkan syarat-syarat

yang harus dipenuhi oleh para calon pelamar. “Sampai sekarang untuk syarat-syaratnya kami belum dapat, karena dalam 10 ribu lebih itu tenaga honorer itu, pendidikannya belum tahu sarjana semua. Karena mungkin masih ada yang tamatan SMP atau SMA, itu diakomodir tidak pada penerimaan tahun ini,” sebutnya. Jika nanti pihaknya sudah mendapatkan informasi lengkap terkait persyaratan secara lengkap terkait perekrutan tersebut, maka pihaknya akan menyaring lagi siapa-siapa saja yang bisa mengikuti seleksi. Namun pada tahap awal ini, pihaknya akan mengajukan sebanyak-banyaknya. “Intinya akan kami ajukan se-

banyak-banyaknya agar kuota yang didapuk juga banyak. Karena kalau dari sisi keuangan, daerah kita masih sanggup. Apalagi tahun ini ada 500 lebih PNS yang pensiun,” ujarnya. Pada tahun ini, pihaknya dalam pengajuan formasi tersebut akan lebih memprioritaskan tenaga pengajar. Pasalnya, hingga saat ini masih banyak tenaga pengajar yang statusnya masih honorer dan sudah mengabdi cukup lama. “Prioritasnya tetap guru, karena masih banyak yang belum PNS. Tapi kalau tidak bisa PNS, diusahakan untuk menjadi tenaga PPPK. Perbedaannya hanya pada dana pensiun saja, di mana tenaga PPPK tidak mendapatkan dana pensiun,” jelasnya.(sol)

Kejari Pelalawan Terbitkan Sprint Eksekusi Azmun Jaafar sambungan dari hal 20 dulu. Jika tidak kooperatif maka dilakukan upaya eksekusi penjemputan paksa,” pungkas Nophy. Sebelumnya, pelaksanaan eksekusi bagi Tengku Azmun Jaafar sempat tertunda. Hal ini, lantaran ada kesalahan dalam petikan putusan Kasasi MA. Kesalahan pada halaman satu terkait tanggal penahanan Tengku Azmun Jaafar. Dalam petikan putusan Kasasi MA, tertulis Tengku Azmun Jaafar telah menjalani masa tahanan dari tanggal 18 Desember 2015 sampai 18 Februari 2016. Padahal, dari 8 Desember 2015 sampai 7 Juni 2016. Atas hal itu, MA merevisi

putusan Kasasinya. Untuk diketahui, Majelis Hakim Pengadilan Tipikor pada PN Pekanbaru yang diketuai Rinaldi Triandiko, memutuskan mantan orang nomor satu di Pelalawan itu tidak bersalah dan membebaskan dari tuntutan JPU. Adapun tuntutann JPU, menuntut Azmun dengan hukuman 4 tahun 6 bulan penjara dan denda Rp500 juta atau subsider 6 bulan kurungan. Selain itu, dia juga dituntut membayar uang pengganti ker ugian ne gara s eb esar Rp4.518.853.600. Terhadap vonis itu, JPU mengajukan kasasi ke MA. Pada perkara rasuah ini Tengku Azmun Jaafar merupakan tersang-

ka kedelapan yang ditetapkan oleh penyidik Direktorat Resese Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Riau. Bahkan, Azmun pernah dijemput dari kediamannya Jalan Lumba-Lumba, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Selasa (8/12/2015) silam dan langsung dilakukan penahanan. Penanganan perkara yang menjerat mantan orang nomor satu di Pelalawan ini dilakukan oleh Penyidik Polda Riau, atas amanah dari putusan Pengadilan Tipikor pada PN Pekanbaru saat menjatuhkan vonis terhadap mantan Wakil Bupati Pelalawan, Marwan Ibrahim, yang menjadi terdakwa dalam kasus yang sama.(rir)  TATA LETAK: EFAN


Riau Pos

l

KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 20

242 Orang Honorer Meranti Resmi Dipecat Laporan MARRIO KISAZ, Meranti

MHD AKHWAN/RIAUPOS

PEDAGANG NANAS: Pedagang melayani pembelian buah nanas yang merupakan komoditi perkebunan masyarakat Rimbo Panjang di batas kota Jalan Lintas Pekanbaru-Bangkinang, Rabu (12/6/2019). Pedagang mengaku penjualan buah nanas pada Idulfitri 1440 Hijriah mengalami peningkatan. Nanas yang selalu dijadikan buah tangan oleh para pemudik ini dijual Rp8 ribu hingga Rp10 ribu berdasarkan ukuran.

Pemprov Ajukan 10 Ribu Kuota Penerimaan ASN PEKANBARU (RP) - Pemerintah pusat melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menginformasikan bahwa akan kembali melakukan perekrutan tenaga Aparatur Sipil Negara (ASN). Dimana secara nasional, keperluan tenaga ASN berjumlah 254.173 yang dibagi menjadi dua kategori yakni ASN untuk pemerintah pu-

sat dan pemerintah daerah. Dengan rincian, ASN untuk pemerintah pusat yang akan menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebanyak 23.213, yang diisi dari pelamar umum sebanyak 17.519. Yang diisi dari sekolah kedinasan sebanyak 5.694. Kemudian untuk tenaga Pegawai Pemerintah dengan

Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 23.212 yang dari eks THK II dan honorer. Sedangkan alokasi untuk pemerintah daerah, yang akan menjadi PNS sebanyak 62.324, yang yang diisi dari pelamar umum sebanyak 62.249. Yang diisi dari sekolah kedinasan sebanyak 75. Kemudian untuk tenaga Pegawai

Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 145.424 yang diisi dari eks THK II dan honorer. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Ikhwan Ridwan mengatakan, dengan adanya informasi tersebut, ď Ž Baca Pemprov Halaman 19

Penyidik Agendakan Pemeriksaan Dirut PT PER PEKANBARU (RP) - Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru telah mengagendakan pemeriksaan terhadap Direktur Utama PT Permodalan Perkreditan Rakyat (PER), Jumat (14/6) mendatang. Syamsul Bahri bakal dimintai keterangan dalam pengusutan dugaan korupsi kredit macet senilai Rp1 miliar. Kepala Seksi (Kasi) Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Pekanbaru, Yuriza Antoni mengatakan, penyidik telah melayangkan surat pemanggilan kepada yang bersangkutan untuk hadir menjalani pemeriksaan. Ditambahkannya, Syamsul Bahri diperiksa dengan status sebagai saksi. “Hari ini (kemarin, red), kita sudah kirim surat pemanggilan kepada Dirut PT PER (Syamsul Bahri). Pemeriksaannya dilakukan pada hari Jumat mendatang,� ujar Yuriza Antoni kepada Riau Pos, Rabu (12/6). Selain Dirut PT PER, kata mantan Kasi

Pidana Umum (Pidum) Kejari Lingga, pihaknya juga melakukan pemeriksaan terhadap empat saksi lainnya. Mereka yakni, Manager Perkreditan, Analis Kredit, Bagian Keuangan serta mantan Dirut PT PER 2013-2016. “Jadi, pada hari Jumat itu. Ada lima saksi yang akan diperiksa penyidik, mereka semuanya dari PT PER,� imbuhnya. Ketika disinggung sejauh ini, apakah telah ditetapkan tersangka dalam perkara rasuah yang terjadi di Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau? Yuriza mengatakan, belum ada. “Kita belum menetapkan tersangka. Kita masih melakukan penyidikan,�singkat mantan Kasi Pidsus Kejari Pelalawan. Untuk diketahui, perkara yang diusut Korps Adhyaksa Pekanbaru adalah penyaluran dana modal ke pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) pada tahun 2013-2016

lalu di PT PER. Kredit macet di perusahaan pelat merah itu terkait pinjaman dana modal untuk pengembangan usaha yang diberikan kepada pelaku UMKM. Adapun nama kreditnya adalah kredit bakulan. Ada dua kelompok UMKM yang pembayarannya macet, yaitu pada kelompok pedagang, dan kelompok koperasi. Adapun total kredit macet dari dua kelompok itu diperkirakan mencapai Rp1 miliar. Selain itu, status penanganan perkara telah ditingkatkan ke tahap penyidikan dengan diterbitkannya surat perintah penyidikan (sprindik) yang ditandatangani oleh Kajari Pekanbaru, Suripto Irianto pada 31 Mei 2019 lalu. Hal ini, setelah Kejari Pekanbaru menemukan peristiwa pidana dalam proses penyelidikan dugaan kredit macet di BUMD Pemprov Riau, sejak beberapa bulan terakhir.(rir)

BADAN Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kepulauan Meranti resmi mengeluarkan perintah kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk merumahkan 242 orang Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang dinilai bandel. Ratusan orang PTT yang kerap disebut tenaga honorer di lingkungan Pemda Meranti itu mendapat sanksi berat setelah ketahuan tidak hadir kerja pascacuti bersama hari raya Idul Fitri 2019, Senin (10/6). Hal itu disampaikan oleh Sekretaris BKD Kepulauan Meranti Bakharuddin kepada Riau Pos, Rabu (12/6) siang. Menurutnya surat perintah tersebut dikeluarkan oleh Pemda Meranti hari ini (kemarin, red). Sementara untuk 96 orang PNS; eselon II, III hingga eselon IV yang juga kedapatan melakukan pelanggaran yang sama, masih dikaji spesifikasi sanksi yang akan diterapkan. Menurut Bakhar, terhadap sanksi terberat yang akan diterima oleh PNS yang bandel mulai dari penundaan kenaikan gaji berkala hingga penundaan kenaikan pangkat terhadap PNS selama satu tahun “Untuk pemberian sanksi kepada seluruh ASN tetap berlandaskan PP 53/2010 tentang Disiplin PNS dan Kode Etik ASN lingkun-

gan Pemda Meranti yang tertuang di Perbup 37/2012,� ujarnya. Dari daftar absensi yang dihimpun oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kepulauan Meranti, terdapat 338 orang ASN yang bolos, terdiri dari PNS dan PTT, awal pekan kemarin. “Padahal sudah dari awal kita imbau mereka agar tidak bolos atau menambah waktu libur. Selain sanksi yang akan kita berikan, bagi PNS yang tidak hadir tanpa keterangan, daftar nama mereka juga juga sudah kita input diaplikasi SIDINA milik KempanRB,� ungkapnya. Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti, Yulian Norwis mengatakan tetap akan menindak tegas bagi pegawai yang tidak disiplin, baik itu bolos, atau mangkir saat jam kerja. “Kita sudah berbusa-busa mengingatkan pegawai baik PNS maupun honorer agar disiplin dalam berkerja. Namun tetap saja bandel. Sanksi diberikan untuk menimbulkan efek jera bagi mereka yang bandel agar terciptanya kedisplinan yang matang,� ujarnya. Menyikapi hal itu, ia juga mengimbau masyarakat bila ada yang mengetahui pegawai yang bolos kerja agar segera melaporkannya ke pihak Pemkab Meranti. “Bila ada yang tahu bisa dilaporkan, agar segera kita tindaklanjuti.� tegasnya.(*4/kom)

*4/MIRSHAL/RIAU POS

PANTAU ABSENSI: Wakil Bupati Kepulauan Meranti Said Hasyim dan Sekda Yulian Norwis pantau absensi kehadiran ASN pada hari pertama kerja pascacuti bersama Idulfitri 2019, Senin (10/6/2019).

Kejari Pelalawan Terbitkan Sprint Eksekusi Mantan Bupati Azmun Jaafar PEKANBARU (RP) - Tak lama lagi, Tengku Azmun Jaafar bakal dijebloskan ke dalam penjara. Pasalnya, Kejaksaan Negeri (Kejari) Pelalawan telah menerbitkan surat perintah (sprint) untuk melakukan eksekusi terhadap mantan Bupati Pelalawan dua periode.

ď Ž REDAKTUR: M ERIZAL

Penerbitan surat itu, dilakukan setelah menerima hasil revisi kasasi Mahkamah Agung (MA) terkait hukuman yang dijatuhkan bagi Tengku Azmun Jaafar dari Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru. Di mana, mantan orang nomor

satu di Pelalawan itu dijatuhi hukuman penjara selama 1 tahun 8 bulan, denda sebesar Rp50 juta atau subsider kurungan penjara selama 2 bulan dalam perkara dugaan korupsi pembebasan lahan perkantoran Bhakti Praja. “Iya, kita sudah menerima hasil

revisi Kasasi MA terkait vonis bagi Tengku Azmun Jaafar dari PN Pekanbaru,� ungkap Kejari Pelalawan, Nophy T Suoth SH MH, Rabu (12/6). Dengan telah diterimanya hasil revisi kasasi itu, diakui Nophy, pihaknya sudah menerbitkan

sprint eksekusi terhadap Tengku Azmun Jaafar, beberapa waktu lalu. “Surat perintah eksekusi sudah kita terbitkan,� sambung mantan Koordinator pada Bidang Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau. Untuk tahap selanjutnya kata

Nophy, pihaknya melayangkan surat panggilan bagi Tengku Azmun Jaafar. Diharapkan, mantan Bupati Pelalawan kooperatif untuk memenuhi panggilan dari Kejaksaan. “Kita layangkan surat pemanggilan ď Ž Baca Kejari Halaman 19

ď Ž TATA LETAK: EFAN


DINAMIKA KOTA MASA DEPAN Riau Pos

 Â?Â?Â?Â?  ­Â€ ‚ Â

� ƒ „… ���†

‡ Â

ˆ   Â?Â?Â?‰ Â?Â?Â?Â? Â? Â

l

KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 21

TIMBUN: Pekerja menimbun lubang di Jalan Dharma Bakti, Kecamatan Payung Sekaki dengan bongkahan batu sisa material bangunan, Rabu (12/6/2019). Jalan yang rusak parah ini direncanakan akan dilakukan perbaikan pada awal Juli mendatang.

EVAN GUNANZAR/RIAU POS

Warga Diberi Waktu Dua Hari Terpeleset MENJELANG perayaan Hari Raya Idulfitri 1440 H lalu, pusat-pusat perbelanjaan di Kota Pekanbaru ramai pengunjung. Termasuk Diana (23). ď Ž Baca Terpeleset Halaman 27

 Â? Â? Â? Â? Â?  ­ € € Â?‚ ƒ€Â? €„…† ‡ Â? ˆ† ‰ Â… Š ‹ Â… ‡ ÂŒ Â… Â… ÂŽ …† ‡ Â… ‡ Â… ‘‡‹ Â? ‡ Â? €’’ Â… “ ‡ Â? €’’ Â… ‡ “ Â? €’’ Â…  ­ ‡ ” • ‡  Â? Â’ Â’ ‡ Â? €’’ Â… Â? ‡ ” ‡ Â’ • ‹ ÂŒ ‡ Â? Â? €’’ Â… Â? ‡ ÂŒ  ­ ‡ Â? €’’ Â…  ­ ÂŒ ‡ ‡ ˆ Â… ‹ Â? ‡ “ ‡ ƒ „ † ˆ† ‰ ‡  Â… ˆ Â… ‡ Â? ’† ‹ ‡

ď Ž REDAKTUR: YULIANTI SABIKIS

Dishub Sosialisasikan Larangan Parkir Laporan M ALI NURMAN, Kota BEBERAPA ruas jalan didatangi petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru. Selain melakukan patroli dan pengawasan, petugas juga menyebarkan selebaran larangan parkir dan larangan membayar parkir pada juru parkir (jukir) liar. Tim Dishub yang turun, Rabu (12/6), adalah dari UPT Perparkiran. Awalnya, ruas jalan yang didatangi adalah di Jalan Diponegoro dan Jalan Hang Tuah. Di ruas jalan ini

DISHUB PEKANBARU FOR RIAU POS

TEMPEL SELEBARAN: Petugas UPT Perparkiran Dishub Pekanbaru menempel selebaran larangan parkir di mobil di Jalan Diponegoro dan Jalan Hang Tuah, Rabu (12/6/2019).

banyak rambu larangan parkir terpasang namun sering pula pengendara melanggar dengan tetap parkir di tepi jalan.

Di ruas jalan ini, kendaraan roda empat yang parkir sembarangan ď Ž Baca Warga Halaman 27

Berharap Kehadiran Wali Kota Pesta Rakyat Pekanbaru Hebat TAMPAN (RP) - Rencana acara ‘’Pesta Rakyat Pekanbaru Hebat’’ yang akan digelar bersempena Hari Jadi Ke-235 Kota Pekanbaru, pada Ahad (16/6) mendatang di Kelurahan Tuah Madani, Kecamatan Tampan disambut ansusias oleh warga dan masyarakat Tampan. Hal ini

tergambar dari kesiapan Apalagi, saat mendenyang terus dilakukan. gar Riau Pos terus menLurah Tuah Madani gupayakan kehadiran Peri Susanto SE Wali Kota Pekanbaru DR menyebutkan, pihaknya H Firdaus MT pada acara dengan warga yang bertersebut. ‘’Walau silatmukim di lokasi acara, urahmi terus dilakukan sudah melakukan persesama warga, namun temuan bersama jajaran PERI SUSANTO momen halalbihalal denRT dan RW, guna memgan Pak Wali menjadi persiapkan hal-hal yang terkait dengan iven massal tersebut.Â ď Ž Baca Berharap Halaman 27

Kelulusan SD 100 Persen KOTA (RP) – Kelulusan tingkat SD/MI sederajat di Kota Pekanbaru telah diumumkan, Rabu (12/6). Meski Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru belum mendapatkan laporan dari pihak sekolah, namun dipastikan hasil kelulusan mencapai 100 persen. Hal ini disampaikan Sekretaris Disdik Kota Pekanbaru Muzailis kepada Riau Pos, kemarin. Ia memantau dan memastikan bahwa kegiatan pelaksanaan pengumuman kelulusan dan juga hasil ujian sekolah berstandar nasional (USBN) tahun 2019 di sekolah berjalan lancar. ď Ž Baca Kelulusan Halaman 27

7 Juli, JCH Masuk Asrama Haji KOTA (RP) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pekanbaru telah mengumumkan kelompok terbang (kloter) jamaah calon haji (JCH) Pekanbaru. Ada lima kloter. Di mana dua kloter diisi seluruhnya oleh JCH Pekanbaru. Sedangkan tiga kloter lainnya gabungan dengan JCH daerah lain. “Kloter sudah ditempel di mading. Jamaah bisa melihat kelompoknya masing masing. Dua kloter penuh dan lainya bergabung dengan kloter lain,â€? ujar ď Ž Baca 7 Juli Halaman 27

ď Ž TATA SUNGKOWO LETAK: YAYA ď Ž TATA LETAK: KATON


METROPOLIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 22

Harga Bahan Pokok Belum Stabil Pembeli Ayam Potong Sepi Laporan MARRIO KISAZ, Kota SEPEKAN usai Idulfitri 1440 Hijriah, beberapa harga keperluan pokok seperti cabai di beberapa pasar Kota Pekanbaru belum stabil. Seperti hasil pengamatan Riau Pos di Pasar Kodim Pekanbaru, Rabu (12/6). Komoditi cabai merah Bukittinggi misalnya, saat ini harga di pasaran mencapai Rp45 ribu per kilogram (kg). Padahal, normalnya cabai berkisar di antara Rp20 ribu per kg sampai Rp25 ribu per kg. “Karena banyak yang belum ke ladang. Yang jualan dan distributor belum banyak. Nanti anak-anak mulai sekolah, baru mulai stabil,” kata pedagang cabai, Oyon. Dikatakan Oyon, saat Idulfitri harga cabai merah mencapai harga tertinggi hingga Rp130 ribu per kg. Tidak kurang dari 40 sampai 50 kg cabai disiapkan olehnya

setiap hari. “Belanja, sehabisnya saja. Karena cabai tidak tahan lama. Ada juga kawan yang ambil 10 kg,” ucapnya. Sementara itu, untuk harga komoditi cabai rawit juga masih tinggi Rp45 ribu per kg. Normalnya cabai rawit hanya berkisar Rp30 hingga Rp32 ribu per kg. “Memang beberapa komoditi dibanding sebelumnya turun, tapi masih belum normal,” sambungnya. Untuk bawang merah turun Rp5 ribu dari harga sebelumnya. Saat ini, bawang merah dibanderol harga Rp40 ribu per kg. Sedangkan tomat Rp10 ribu per kg. “Biasanya sepuluh hari setelah Idulfitri baru mulai ada perubahan harga,” jelas Oyon yang telah 20 tahun berjualan itu. Harga belum stabil juga diakui Hasan (27) pedagang ayam broiler, normalnya harga ayam broiler Rp25 ribu per kg. Akan tetapi, saat ini harga ayam broiler masih di harga Rp30 ribu per kg untuk ayam ukuran

kecil antara satu sampai 1,2 kg. “Ayam besar Rp28 ribu per kilogram. Idulfitri kemarin sampai Rp33 ribu per kilogram,” sambungnya. Selain harga ayam broiler belum stabil, cuaca hujan dari Selasa (11/6) malam hingga Rabu siang (12/6), membuat pembeli ayam sedikit. Bahkan, Hasan yang biasanya bisa menjual lima kotak berisi 75 ekor ayam sehari saat itu baru terjual satu kotak. “Hari ini (kemarin, red) baru laku sekotak. Satu kotak itu isinya 15 ekor ayam. Karena cuaca hujan ini, pengaruh,” terangnya. Salah seorang warga Pekanbaru yang juga pedagang sarapan pagi Leli, juga mengeluhkan harga pokok yang belum stabil. Karena itulah, ia memutuskan untuk membeli pokok tidak banyak sesuai keperluan saja. “Tahan-tahankan makan cabai waktu mahal itu. Kalau sekarang, beli sedikit saja,” pungkas Leli. (*1/ade)

EVAN GUNANZAR/RIAU POS

BANJIR: Pengendara melintasi banjir di Jalan Pembangunan Rumbai, Pekanbaru, Rabu (12/6/2019). Hujan deras yang mengguyur Kota Bertuah menyebabkan banjir di beberapa lokasi.

LAYANI PEMBELI: Pedagang cabai Oyon sedang melayani pembeli di Pasar Kodim, Pekanbaru, Rabu (12/6/2019).

*1/MIRSHAL/RIAU POS

 REDAKTUR: ADE CHANDRA

 TATA LETAK: SYUKRI


PINGGIR-DURI-DUMAI Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 23

SYUKRI DATASAN/RIAU POS

TINJAU KEBAKARAN: Camat Mandau Riki Rihardi SSTP MSi didampingi Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi SIK meninjau lokasi kebakaran di Pasar Simpang Padang Duri, Selasa (11/6/2019).

Camat Himpun Dana Swadaya Tinjau Korban Kebakaran di Duri Laporan SYUKRI DATASAN, Duri MUSIBAH kebakaran beruntun di Duri, Senin (10/6) malam dan Selasa (11/6) menjelang Subuh baru lalu memantik keprihatinan sejumlah pihak. Termasuk dari Camat Mandau Riki Rihardi. Kebakaran pertama terjadi di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Duri Timur. Rumah garim musala Nurul Iman di RT 4, RW 1, dilahap api, Senin malam (10/6) sekitar pukul 21.00 WIB. Kebakaran kedua terjadi di pasar Simpang Padang Duri, Selasa (11/6) sekitar pukul 03.30 WIB. Delapan rumah warga di Jalan Pertanian, Gang Umega dan tiga petak ruko di pinggir Jalan Sudirman musnah akibat diamuk api. Dua toko di kiri kanannya pun terkena imbas jilatan api. Begitu mendapat kabar tentang dua kasus kebakaran itu, Camat Riki langsung turun meninjau ke lokasi kejadian. “Kami turut prihatin dan berduka atas dua musibah kebakaran yang menimpa warga kami di Jalan Imam Bonjol dan Jalan Sudirman Pasar Duri. Mudah-mudahan korban tabah menghadapi cobaan ini,” ujar Riki Rihardi di sela peninjauannya, Selasa

(11/6). Riki turun meninjau bersama lurah, kasi dan sejumlah staf. Ia juga minta pendataan dan koordinasi dengan pihak terkait secepatnya dituntaskan agar bantuan tanggap darurat bisa pula segera disalurkan. “Ini kebakaran dengan jumlah korban cukup banyak. Makanya kita langsung koordinasi dengan Dinas Sosial untuk secepatnya menyalurkan bantuan tanggap darurat,” kata Riki didampingi Kasi Kesosbud Yoan Dema. Selain bantuan tanggap darurat dari Dinas Sosial, pihak Kecamatan Mandau, menurut Riki, juga akan menyalurkan bantuan sosial untuk korban. Bantuan itu dikumpulkan secara swadaya dari ASN dan honorer di lingkungan Kantor Camat Mandau, termasuk bantuan dari dana operasional kecamatan. Data Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bengkalis menyebut, tujuh unit rumah warga terbakar. Masing-masing milik Boy (39), Hendra (45), Dewi (43) Dino (35), Lindah (35), Opet (45) dan Indra (45). Belakangan Riau Pos dapat kabar pula bahwa rumah milik Yenmarnis (55) orang tua korban Dino ikut terpanggang. Sedangkan tiga unit toko yang terbakar parah adalah toko pecah belah dan alat dapur M Nur, toko pakaian pakaian Golden Setia, toko kasur Riak Danau. Toko Awak

Juo dan toko kelontong Jaya Makmur yang terletak di kiri-kanan ketiga ruko tersebut juga ikut dimamah jilatan api. DPC SAS Duri Himpun Dana Kepedulian Sementara itu tiga warga Duri yang tergabung dalam wadah paguyuban Sulit Air Sepakat (SAS) ikut jadi korban dalam musibah kebakaran yang terjadi di pasar Simpang Padang, Duri pada Selasa (11/6) dinihari lalu sekitar pukul 03.30 WIB. Pembina DPC SAS Duri Syafrizal “Mak Etek”, Rabu (12/6) menyebut, pengurus harian SAS di bawah komando Ketua Engki Edison ST langsung menghimpun dana kepedulian untuk membantu meringankan beban warga SAS yang ikut terkena musibah kebakaran itu. Disebutkan Syafrizal, ada tiga warga SAS yang jadi korban. Masing-masing Yenmarnis (55) dan anaknya Dino (35) yang rumahnya musnah dilahap api serta Afrizon (45) pemilik toko pakaian Golden Setia. Afrizon juga wakil ketua di DPC SAS Duri. “Musibah kebakaran yang menimpa warga kita ini langsung menyebar sampai ke pengurus DPP SAS di bawah ketua H Samsuddin. Sumbangan langsung dihimpun oleh pengurus DPC Duri sejak Selasa pagi. Dana kepedulian pun mengalir dari berbagai tempat. Termasuk dari Pak Zarkasyi Nurdin, mantan ketua DPP SAS periode sebelum ini,” pungkas Syafrizal.(ade)

BERBINCANG: Wali Kota Dumai Zulkifli As (tengah) berbincang dengan Direktur Bina Lini Lapangan BKKBN Drs Wahidin MKes saat meninjau Kampung KB Keberkahan Bersama yang terletak di Jalan Cendrawasih, Kelurahan Laksemana, Kecamatan Dumai Kota, Rabu (12/6/2019).

Berharap Dumai Jadi Juara Lomba PKK KKBPK Kes Tingkat Nasional 2019 DUMAI (RP) - Wali Kota Dumai H Zulkifli As dan Wakil Wali Kota Dumai Eko Suharjo menerima kunjungan tim penilai Pusat Lomba Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Kependudukan Keluarga Berencana & Pembangunan Keluarga dan Kesehatan (PKK KKBPK Kes) Tingkat Nasional 2019 di Kampung KB Keberkahan Bersama yang terletak di Jalan Cendrawasih, Kelurahan Laksemana, Kecamatan Dumai Kota, Rabu (12/6). Verifikasi diisi dengan pencocokan data yang dikirim, peninjauan pelayanan kesehatan dan KB. Juga memantau kawasan hutan wisata mangrove dan budidaya kepiting. Kampung KB Keberkahan Bersama sebelumnya dikenal sebagai kampung narkoba. Namun setelah dicanangkan sebagai Kampung KB pada 29 Agustus 2017 oleh Wali Kota Dumai Drs H Zulkifli As, stigma yang melekat sebagai kawasan hitam peredaran narkotika berangsur pudar. Namanya kini lebih baik berkat upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia lewat program Kampung KB. Begitu juga setelah kawasan ini ditetapkan sebagai Kawasan Kampung Wisata Pesisir. Keberhasilan ini mengantarkan Kampung KB Keberkahan Bersama masuk enam besar nasional lomba PKK KKBPK Kes. Sebelum masuk babak enam besar, Kampung KB Keberkahan Bersama telah bersaing dengan 7 Kampung KB di tingkat Kota Dumai dan Provinsi Riau. Selanjutnya bertarung

Wali Kota Dumai Zulkifli As, Wakil Wali Kota Dumai Eko Suharjo bersama Direktur Bina Lini Lapangan BKKBN Drs Wahidin MKes. Ketua PKK Kota Dumai Haslinar Zulkifli memberikan cenderamata kepada Direktur Bina Lini Lapangan BKKBN Drs Wahidin MKes.

dengam perwakilan provinsi se-Indonesia. “Selangkah lagi, RT 03, Kelurahan Laksemana ini akan meraih prestasi membanggakan tingkat nasional. Saya berharap doa dan dukungan agar kampung KB kita ini keluar sebagai pemenang,” harap Zulkifli. Tim dipimpin Direktur Bina Lini Lapangan BKKBN Drs Wahidin MKes dengan tim berjumlah 5 orang. Terdiri dari 4 orang staf BKKBN dan 1 orang dari pengurus PKK pusat drg Laksmi.

Sementara itu, selain Wakil Wali Kota Eko Suharjo, wali kota juga didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Dumai Hj Haslinar, sejumlah asisten, kepala OPD, serta sejumlah camat dan lurah. Menurut Zul As, untuk merubah wajah Kampung KB Keberkahan Bersama dari wajah “seram” ke kondisi sekarang ini memerlukan waktu yang lama dan tenaga ekstra.(adv) Narasi : Hasanal Bulkiah Foto : Diskominfo Dumai

Wako Belum Terima Rekomendasi Seleksi Sekdako Dumai DUMAI (RP) - Proses seleksi terbuka jabatan pemimpin tinggi pratama Sekretaris Daerah Kota Dumai tampaknya belum berujung. Dari lima nama pejabat yang ikut seleksi belum diketahui siapa yang direkomendasikan oleh pansel untuk dipilih menjadi Sekda Kota (Sekdako) Dumai. Seleksi jabatan Sekdako Dumai memang mengalami proses cukup panjang, bahkan panitia sempat dua kali memperpanjang

 REDAKTUR: FIRMAN AGUS

waktu pendaftaran karena sepi peminat. Namun akhirnya ada lima pejabat Eselon II yang mendaftar yakni yakni Fridarson, Hendri Sandra, Herdi Salioso, Sepranef Syamsir dan Suriyanto. Mereka berlima dinyatakan lolos seleksi mulai seleksi administrasi, manajerial dan kompetensi bidang. Namun hingga kini belum ada nama yang keluar sebagai sekdako terpilih.

“Hingga saat ini saya belum menerima rekomendasi dari pansel terkait siapa dari lima pejabat yang ikut seleksi direkomendasi untuk jadi sekda,” ungkap Wali Kota Dumai Zulkifli As, Rabu (12/6). Orang nomor satu di Kota Dumai itu mengatakan kemungkinan karena kesibukan pansel yang memiliki latar belakang berbeda sehingga belum direkomendasikan kepada dirinya.

“Apalagi seleksi terakhir kemarin pekan ketiga Ramadan, habis itu libur Idulfitri,” ujarnya. Ia mengaku tidak akan menunda-nunda pemilihan Sekdako Dumai, namun karena rekomendasi belum sampai ke dirinya. “Mudah-mudahan dalam waktu dekat, sehingga pada pembahasan APBD Perubahan 2019 dan APBD 2020 sudah ada sekda baru,” tuturnya.

Salah satu pejabat eselon II yang mengikuti seleksi terbuka jabatan sekdako, Hendri Sandra juga mengaku belum mengetahui siapa yang direkomendasikan. “Tapi informasinya masih diperiksa KSN terlebih dahulu, apakah prosedur seleksinya sudah memenuhi persyaratan,” tuturnya. Pria yang saat ini menjabat sebagai Kepala DPMTSP Kota Dumai itu mengatakan terkait

siapa yang di rekomendasikan itu hak panitia seleksi. “Tentunya kami sebagai peserta sudah mengikuti proses yang ada, siapa yang terpilih itulah yang terbaik,” tutupnya. Hendri Sandra memang digadang-gadangkan terpilih menjadi Sekdako Dumai, namun ia tidak mau berspekulasi jauh terkait hal tersebut. “Proses sudah dilalui, kita lihat hasilnya seperti apa,” tutupnya.(hsb)

 TATA LETAK: SYUKRI


METROPOLIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 24

Tiga Kepala Seksi di Kejari Berganti

MHD AKHWAN/RIAU POS

BERMAIN: Anak-anak bermain di Tugu Tunjuk Ajar Integritas yang berada di Ruang Terbuka Hijau Jalan Riau, Pekanbaru, Selasa (11/6/2019).

Umur 6 Tahun Bisa Daftar SDN

Laporan JOKO SUSILO, Kota

USIA anak 7 tahun dinilai sangat tepat masuk sekolah dasar (SD). Namun ada kelonggaran untuk tahun ajaran baru, anak umur 6 tahun sudah bisa mendaftar SD. Namun demikian, meski diperbolehkan tetap saja pendaftar umur yang masih 6 tahun tidak dapat berharap besar bisa langsung diterima SD negeri.

Sebab harus menunggu Riau Pos, kemarin. daftar tunggu antrean. Pendaftar atau anak Sebab diprioristakan yang umurnya masih anak yang umur 7 tahun 6 tahun, baru bisa terlebih dulu. diterima sekolah negeri ‘’SD diperioritaskan ketika kuotanya masih yang dekat rumah. ada. Penerimaan PPDB Umur sudah 7 tahun. tingkat SD tersebut Kalau ada lowong lagi dikatakan Abdul Jamal boleh diisi dengan umur ABDUL JAMAL sesuai dengan ketentu6 tahun,’’ ujar Kepala an pemerintah. Sudah Dinas Pendidikan (Disdik) Kota ada yang mengaturnya. Di mana Pekanbaru Abdul Jamal kepada tahun ini PPDB terfokus pada

sistem zonasi. Pendaftar yang paling dekat sekolah dapat prioritas wajib diterima sekolah. ‘’Penerimaan siswa baru tahun ini kita berfokus kepada Permendikbud Nomor 51/2018 tentang PPDB. Disebutkan penerimaan SD dan SMP sesuai zonasi. Zonasi itu artinya semakin dekat jarak rumah dengan sekolah jadi semakin besar peluang,’’ terangnya.(rnl)

DOKUMEN RIAU POS

Harga Bawang Putih Kembali Naik

 REDAKTUR: JARIR AMRUN

Suripto juga meminta mereka untuk lebih meningkatkan kinerja pada seksi masing-masing. ‘’Mereka saya minta segera menyesuaikan diri dan kerja lebih giat. Karena kita ada tugas berat, terutama dalam program zona integritas WBK-WBBM,’’ harap mantan Aspidsus Kejati Nusa Tenggara Barat (NTB) itu. Selain itu, Kajari Suripto juga menyampaikan pesan-pesan khusus kepada masing-masing pejabat yang baru dilantik tersebut. Untuk Kasi Intelijen, Budiman, dia berharap agar mampu menjaga kondusifitas Kota Pekanbaru, khususnya pasca Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 ini. ‘’Jajaran intel kan, urusan pemilu itu juga harus menjadi perhatian. Ini kan ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi. Berarti juga harus dijaga situasinya, tetap kondusif di sini,’’ sebut dia. ‘’Sementara di Seksi Pidum, Kajari berharap agar mampu mempertahankan prestasi yang pernah diraih sebelumnya. Di mana Kejari Pekanbaru mampu 4 kali secara berturut-turut meraih peringkat pertama di Provinsi Riau dalam bidang pidum. ‘’Ini berat saya bilang ke Kasi Pidum, karena mempertahankan ini lebih berat daripada meraihnya,’’ imbuh dia seraya mengatakan, pengelolaan barang bukti dan barang rampasan di Kejari Pekanbaru sejauh ini juga sudah bagus. ‘’Ini juga harus ditingkatkan lagi,’’ pinta Suripto.(rir)

Urus Administrasi Cik Puan

SUSUN BAWANG: Pedagang menyusun bawang putih di Pasar Agus Salim Pekanbaru, belum lama ini. Harga bawang putih di pasar saat ini mengalami kenaikan dari harga sebelumnya.

KOTA (RP) - Belum stabilnya pasokan, membuat harga bawang putih terus mengalami kenaikan. Satu hari sebelumnya, harga bawang putih Rp60 ribu per kilogram dan kembali mengalami kenaikam jadi Rp65 ribu per kilonya. Harga normal bawang putih di tingkat pasar tradisional berkisar Rp45 ribu per kilogram. Naiknya harga bawang putih ini diakui Indra. Pedagang di Pasar Pagi

KOTA (RP) - Tiga Kepala Seksi (Kasi) di Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru resmi berganti. Para pejabat baru diharapkan bekerja sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) serta menyukseskan program zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Adapun tiga kasi baru yakni, Kasi Intelijen, Budiman. Mantan Kasi Pidana Umum (Pidum) Kejari Kutai Kartanegara itu menggantikan Ahmad Fuady yang pindah tugas Kasi Pidum Kejari Jakarta Timur. Lalu, Kasi Pidum Kejari Pekanbaru ditempati Robi Harianto. Sebelumnya, bertugas di Kejari Batam selaku Kasi Intelijen. Dia menggantikan Bambang Heripurwanto yang pindah tugas menjadi Kasi Penyidikan pada Asisten Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten. Terakhir, Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R) Bambang Adi Putra yang menggantikan Dapot Dariarma. Dapot kini bertugas di Kejari Garut selaku Kasi Pidum. Sebelumnya, Bambang Adi Putra adalah Kasi Pidum Kejari Padang Lawas. ‘’SK-nya kan sudah lama, dari bulan puasa kemarin. Tapi karena satu dan lain hal, mereka baru bisa saya lantik hari ini,’’ ungkap Kajari Pekanbaru, Suripto Irianto, Rabu (12/6). Ketiga pejabat yang telah dilantik itu diharapkan untuk segera menyesuaikan diri. Selain itu,

Arengka tersebut mengatakan persediaan bawang putih sudah menipis. Sementara pasokan belum datang. ‘’Bawang putik naik harganya. Pasokan dari luar kota belum juga datang usai Idulfitri ini,’’ ungkap Indra, Selasa (11/5). Ia sudah berjualan di pasar tersebut cukup lama. Sudah hampir 10 tahun. Namun baru kali ini ia menjual bawang putih hingga menyentuh harga tersebut. ‘’Baru

tahun ini harga bawang putih naik hingga Rp65 ribu per kilogram’’ terangnya. Naiknya harga bawang putih sebenarnya telah terjadi sejak sebelum masuk bulan Ramadan. Sejak awal Mei, harga bawang putih di Pekanbaru sudah tidak stabil. Naiknya harga bawang jadi keluhan masyarakat, terutama ibu ibu. ‘’Kok masih tinggi saja ya harga bawang putihnya,’’ terang Yuyun, salah satu pembeli

bawang itu. Sedangkam bawang merah justru masih tetap stabil Rp38 ribu per kilogram. Pasokan bawang merah dan bawang putih di pasarpasar tradisional Pekanbaru sampai sekarang masih stabil. Yang paling stabil harga daging sapi. Perkilonya dijual Rp120 ribu. Penjual bahkan bisa menjual harga terendah Rp110 ribu per kilo untuk pembelian di atas dua kilogram.(ilo)

KOTA (RP) - Ketua Komiharapkan selesai. Baru ini si IV DPRD Kota Pekaada titik temunya. ‘’Jadi nbaru Roni Amriel SH karena memang Pasar MH meminta kepada PeCik Puan ini adalah untuk merintah Kota (Pemko) kepentingan masyarakat Pekanbaru untuk segera dan pedagang tentunya, mengurus segala adminpemerintah harus bisa istrasi pengelolaan lahan melanjutkan pembanguPasar Cik Puan. Pasalnnannya,’’ ujarnya. ya pihak Pemerintahan RONI AMRIEL Soal bagaimana Provinsi (Pemprov) Riau teknisnya melanjutkan sudah bersedia menyerahkan pembangunan itu, tentu harus sepenuhnya pengelolaan Pasar melibatkan banyak pihak. Mau itu Cik Puan kepada Pemko. melalui APBD ataupun di pihak ‘’Ya, harus jemput bola jika su- ketiga. ‘’Mari kita dudukkan langdah ada sinyal baik dari pemprov. kah selanjutnya bersama-sama Jangan tunggu lagi, segera urus untuk masyarakat kita, termasuk administrasi serah terimanya se- juga harus melibatkan pedagang bagai dasar hukum hak kelolanya,’’ sebagai user Cik Puan itu,’’ pakata Roni, Rabu (12/6). parnya lagi. Hal ini disampaikan Roni, suApalagi uang APBD itu datang paya tidak adalagi persoalan di dari masyarakat. ‘’Masa untuk kemudian hari. Saat ini, bangunan masyarakat masih mikir panjang, yang sudah dianggarkan miliaran maka harus ada kebijakan yang rupiah dari uang rakyat terbeng- memihak kepada masyarakat,’’ kalai selama lebih kurang dua ujar Roni. Untuk itu, tidak ada kata lain periode kepemipinan Wali Kota Pekanbaru, mulai dari Herman yang harus dilakukan Pemko selain segera follow up adminisAbdullah sampai Firdaus. ‘’Kita dari DPRD Pekanbaru ha- trasi serah terima Pasar Cik Puan. rus menyambut baik respon dari ‘’Supaya apa, supaya kewenangan Pemprov saat ini, dan pastinya pembangunan dan lain sebagainuntuk kesejahteraan pedagang ke ya ada di pemko lagi,’’ harapnya. Roni berharap, jelang akhir tahun depannya,’’ kata Roni lagi. Disampaikan Roni lagi, sudah proses serah terima sudah selelama memang persoalan ini di- sai.(gus)

 TATA LETAK: KATON SUNGKOWO


Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019

l HALAMAN 25

K

aftan bisa menjadi pilihan fashion andalan saat berkumpul bersama orang-orang terdekat. Tapi, pilihan kaftan yang pada umumnya plain atau polos kadang terkesan boring bagi para fashion enthusiast. That’s why, Poppy Imlati dan Ameera Baraja mengeksplorasi kaftan menjadi lebih fashionable melalui brand bertajuk Souk. Tema yang mereka bawa dalam koleksi Ramadan kali ini adalah summer raya. Terinspirasi dari Mexican and Spanish culture dengan konsep colourful things dan flower element, Souk ingin menonjolkan perpaduan warna yang bertabrakan dan bold, namun tetap playful. ”Kami memilih tema summer raya karena Ramadan berdekatan dengan liburan musim panas. Nggak hanya dibuat untuk Ramadan, tapi bisa dijadikan daily wear atau resort wear kalau ingin dipakai untuk liburan ke pantai,” ujar Poppy Imlati, salah seorang founder Souk. Untuk hari raya collection, Souk memiliki tema ”Peace from Dusk till Dawn” yang terinspirasi dari Indian vibes. ”Inspirasi ini terlihat colorful, namun tetap elegan dengan banyak menggunakan aplikasi tassel serta warna-warna yang cenderung warm tone,” tutur Poppy. Untuk mewujudkan kedua koleksi tersebut, Poppy dan Ameera membutuhkan waktu sekitar dua bulan. Bulan pertama digunakan untuk tahap konsep dan desain yang kemudian dilanjutkan dengan fabric huntings. ”Bulan kedua dilanjutkan dengan membuat sample, fitting, sampai final. Ada pula photo session yang dilakukan untuk koleksi hingga akhirnya tahap launching,” jelas Poppy. Fabric yang digunakan untuk koleksi tersebut berkonsep light flowy and cold. ”Jenis-jenis kain yang dipakai meliputi crap, katun, dan sifon. Sedangkan untuk koleksi hari raya banyak menggunakan fabric yang lebih mahal, elegan, dan klasik seperti Indian silk series dan border fabric,” ungkap Poppy. Setelah lebih dari empat tahun memberikan persembahan kepada costumer-nya melalui kaftan, Souk pun merasa tertantang untuk membuat sesuatu yang berbeda. Yaitu, ”merebel-kan” sesuatu yang basic. Akhirnya muncullah ide kaftan yang lebih daily wear, tapi tetap memunculkan brand identity yang playful dan quirky. ”Hal itu justru membuat challenging karena akhirnya kami membuat koleksi yang bikin penasaran, terlihat baru, dan fresh in our brand. Sesutau yang bisa digunakan setiap saat dan baju yang membuat wanita tetap terlihat cantik, playfull, juga tetap menunjukkan identitas mereka,” tandas Poppy. (ncl/c25/may)

visit: zetizen.com

HARI raya biasanya jadi momen yang paling tepat untuk mengeksplorasi tren fashion hijab. Dari masa ke masa, tren kaftan untuk menampilkan nuansa fitri ala Timur Tengah selalu jadi favorit kebanyakan fashion enthusiast. Seolah nggak ada matinya, selalu ada cara memadupadankan kaftan supaya tetap trendi dan mengikuti perkembangan zaman. (c25/may)

Beauty in Feme EXPLORE – DEAR YOU JANGAN SAMPAI SALAH, INI TIP OUTFIT YANG SESUAI DENGAN BENTUK TUBUHMU

Tren fabric yang mendominasi koleksi Ramadan dan Lebaran 2019 ini juga mencakup silk dan sifon. Itu terlihat pada koleksi Shatha Essa yang memilih sifon dan silk sebagai bahan koleksinya karena mewakili kesan feminin. ”Kami memilih bahan yang nggak panas dan comfortable, tapi tetap elegan seperti crap, katun, sifon, serta silk supaya kesannya lebih klasik,” ujar Poppy Imlati, desainer Souk.

PINTEREST

SERING ngerasa nggak pede sama bentuk badan yang ideal? Eits, tenang. Kamu bisa mengakali itu semua dengan memainkan tampilan fashion-mu. Biar lebih meningkatkan pedemu, kamu harus tahu cara berpakaian yang bisa membantu agar tubuhmu terlihat lebih ideal.

ENTERTAINMENT – MOVIE INTIP LIMA FAKTA UNIK DI BALIK FILM ALADDIN

NERDIST

ALADDIN udah mau rilis nih! Petualangan Aladdin, Abu, dan si Carpet bakal tayang sebagai live action di layar lebar pada 24 Mei 2019. But before, kamu tahu nggak sih kalau Aladdin punya fakta-fakta unik sejak animasinya pertama keluar pada 1992? Yuk, cek dulu di sini!

KAMU punya foto diri yang kece? Atau, hidden gems dari suatu tempat? Jangan lupa buat ikutan #ZetizentheExplorer! Caranya gampang. Cukup posting fotomu di Instagram dengan tagar di atas dan pastiin tag @zetizen_surabaya.

Burn with the Pattern! Salah satu tren koleksi Ramadan dan hari raya tahun ini adalah perpaduan print patterns. Misalnya, Desigual meluncurkan minicapsule dengan keempat dress-nya yang dikemas dengan warna-warna dan prints. Salah satu yang paling stealing attention adalah white dress dengan floral pattern karya Desigual. Dalam koleksi Souk sendiri, tren tersebut terlihat pada kaftan dengan white tartan sebagai basic yang berpadu dengan pattern ala Middle East.

POPPY IMLATI DAN AMEERA BARAJA FOR ZETIZEN

Cultural Impressive Meski menampilkan sisi kemewahan, koleksi kaftan yang menjadi tren kali ini juga tetap berusaha menyeimbangkan sisi kultural dari nuansa Timur Tengah. Contohnya, Sandro yang berusaha menonjolkan sisi kemewahan dan tradisi dalam koleksi ekslusif Ramadannya. Souk pun menunjukkan hal itu melalui outer-nya yang punya detail elegan.

Shine from Dusk till Dawn Karena masih memasuki era Spring/Summer Season 2019, nggak heran kalau pemilihan warna yang mendominasi tren Ramadan dan Lebaran ini masih ke arah tropical seperti yellow atau mango mojito. Souk juga mengaplikasikan tren warna tersebut dalam koleksi hari raya mereka yang terispirasi dari sunrise dan sunset. ”Kami ingin perempuan tetap bisa modis dan elegan dengan mengeksplorasi fabric dan warna yang di-mix,” ujar Poppy.

LOKASI: DINO PARK JAWA TIMUR PARK 3, JL IR. SOEKARNO NO 144, BEJI, KEC JUNJEREJO, KOTA BATU (IG: @JAWATIMURPARKTIGA, 03415103030) LAYOUT: NINA/SAE/ZETIZEN TEAM

MODEL: SHANA WINA TANIA • WARDROBE, ACCESSORIES & BAGS: SOUK INDONESIA (IG: @SOUK.ID, FACEBOOK: SOUK INDONESIA , TOKOPEDIA: SOUK INDONESIA, 087786763924) MAKE-UP ARTIST & HIJAB DO: SHIFANI MAKE-UP (IG: @SHIFANIMAKEUP_, 082132346697) • FOTOGRAFER: PARAMADWYA/ZETIZEN TEAM

Packing

Asyik

Anti-Hectic Kamu tim yang suka packing dadakan atau jauh-jauh hari nih? Apa pun pilihanmu, jangan sampai barang-barang yang kamu butuhkan ketinggalan. Yuk, siapin barang-barangmu mulai sekarang biar nggak overbaggage, tapi bawaan tetap lengkap dan rapi. Simak tip packing ala Zetizen berikut ini ya! (ncl/c25/may)

Sebelum packing, ada baiknya kamu membuat list barang-barang yang bakal kamu bawa saat mudik. Tulis kebutuhan baju, celana, dan sepatu yang kamu perlukan dan pastikan itu emang kamu pakai. Jangan bawa barang berlebihan ya, sesuaikan dengan durasi kamu pergi liburan dan seberapa penting barang itu dibawa.

Bikin List Keperluan

Pisahkan Barang Penting

Ada barang-barang yang nggak perlu kamu masukkan ke koper. Solusinya, kamu bisa bawa slingbag untuk barang-barang penting kayak gadget, dompet, atau tiket. Jadi, kamu nggak bakal ribet membongkar koper pas butuh.

Need So Much Pouch

MODEL: VIDEMARSHA ANASUCIARA PRABASWARA • FOTO: SATRIO FOR ZETIZEN

Well, kamu perlu menyiapkan beberapa tas kecil alias pouch untuk memisahkan jenis barang tertentu di dalam koper. Siapkan pouch khusus untuk pakaian dalam. Jangan lupa pouch untuk peralatan mandi dan make-up ya. Kamu juga bisa menyiapkan pouch khusus barang elektronik dan charger atau powerbank yang kamu bawa saat liburan.

Gunakan Roll Technique

Biar nggak makan tempat dan pakaianmu nggak kusut, kamu bisa melipat baju dengan roll technique. Pertama, lipat baju kamu memanjang, lalu gulung eraterat, tapi harus hati-hati biar nggak kucel. Setelah itu, ikat dengan karet gelang supaya gulungan nggak terbuka. Jins dan jaket taruh paling bawah karena bahan jins atau jaket susah digulung.

Bawa Alas Kaki Netral Kalau kamu bawa alas kaki tambahan sepatu atau sandal, pastikan bawaannya nggak lebih dari dua pasang ya. Pilih yang paling netral dipakai dengan outfit apa pun. Jadi kamu bisa tetap stylish saat mudik. Taruh sepatu atau sandal dalam kantong terpisah dan letakkan di sisi saku koper.


METROPOLIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 26

Setengah DAK Nonfisik Sudah Diterima Pemko Laporan M ALI NURMAN, Kota PEMERINTAH Kota (Pemko) Pekanbaru menerima setengah dari dana alokasi khusus (DAK) nonfisik. Didistribusikan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu), dana ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2019.

Tahun ini Pemko Pekanbaru akan menerima DAK sebesar Rp267 miliar yang bersumber dari APBN murni 2019, dengan rincian Rp89 miliar kegiatan fisik dan Rp178 miliar nonfisik. Demikian dikatakan Plt Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru Syoffaizal melalui Kabid Perbenda-

haraan Basri, Rabu (12/6). ‘’DAK nonfisik masuk baru sekitar 50 persen. DAK fisik masuk setelah kontrak di-upload di OM SPAN,’’ papar dia. Dikatakan Basri, saat ini BPKAD tengah meng-input kegiatan fisik lewat aplikasi OM SPAN. Apabila sudah selesai dan sudah diverifikasi, baru dilakukan penyaluran

25 persen dari pagu anggaran. ‘’Paling lambat 22 Juli 2019 syarat penyaluran DAK fisik sudah disampaikan,’’ ujarnya menambahkan. Jika seluruh dana sudah disalurkan ke kas daerah, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat mengajukan sesuai kontrak yang sudah diinput. Seperti diketahui,

DAK nonfisik terbesar disertifikasi guru. Adapun OPD yang akan menerima DAK di antaranya Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Perkim, Dinas Pertanian, Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) serta Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK). Selain DAK, tahun ini pemko

juga akan menerima insentif sebesar Rp12 miliar atas raihan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tahun 2018. ‘’Insentif ini sebagai motivasi bagi pemerintah daerah atas pemeriksaan laporan keuangan. Karena Pekanbaru mendapat WTP tahun lalu, maka diberi insentif sebesar Rp12 miliar,’’ singkatnya.(jrr)

Jalan Sukakarya Rusak, saat Banjir Tergenang KOTA (RP) - Kondisi Jalan Sukakarya kian rusak parah, saat banjir air menggenangi lubanglubang yang menganga di tengah jalan. Posisi jalan yang rusak sekitar 1,5 Km dari simpang Jalan Sukakarya-Jalan Soebrantas. Penyebab kerusakan jalan ini karena drainse di sisi kanan dan kiri jalan tersumbat. “Sudah berulang kali jalan ini diperbaiki, tetapi dalam waktu sekejap rusak kembali. Ini disebabkan di sisi kanan kiri jalan drainasenya tertutup,” ujar Linda,

warga Jalan Sukakarya, Rabu (12/5). Sebenarnya yang rusak di jalan ini tak banyak, hanya beberapa titik saja, tetapi khusus di depan kebun sawit ini jalan yang rusak parah. Sebaiknya pihak PU segera membongkar drainase yang tersumbat, setelah itu barulah diperbaiki jalannya. “Jika yang dibangun hanya jalannya, tetapi drainase rusak, maka sia-sia saja. Sebab, dalam sekejap aspal jalan akan terkikis,” ujarnya.(jrr)

MHD AKHWAN/RIAU POS

RUSAK: Jalan Sukakarya yang rusak dan tergenang saat banjir menyebabkan pengguna sepeda motor dan mobil harus berhati-hati, Rabu (12/5/6/2109).

PKK Gelar Pelatihan Daur Ulang Sampah Nabati dan Hewani KOTA (RP) - Puluhan ibu-ibu PKK tampak serius melipat dan melilitkan kertas koran hingga plastik kemasan deterjen bubuk, di Kantor Camat Rumbai Pesisir, Rabu (12/6). Mereka melakukan itu lantaran sedang mengikuti pelatihan daur ulang sampah menjadi kerajinan menarik yang bernilai ekonomis. “Pemasaran dibantu bank sampah dan ikut bazar. Seperti tas itu tahan lama dan juga antiair,” ucap Kasi Kesos Kecamatan Rumbai Pesisir Umbarani Dewi kepada Riau Pos. Mulai dari membuat taplak meja dari plastik kemasan deterjen bubuk, tempat tisu dari koran dan kardus, serta membuat tempat permen dari bekas minuman ringan. “Setiap kelurahan mengirimkan empat orang perwakilan, yang mana nantinya, keahlian itu akan diajarkan ke masyarakat sekitar,” kata. Dari delapan kelurahan di Kecamatan Rumbai Pesisir, lanjut Umbarani, masing-masing mengirimkan perwakilan empat orang. Usai pelatihan, barulah mereka menyelenggarakan di daerah kelurahannya bersama masyarakat. “Dari ibu PKK ini, nantinya akan meyosialisasikan. Jadi, masyarakat tahu,” ungkapnya. Selain itu, rencananya besok masyarakat akan kembali melakukan pelatihan. Dalam hal membuat kompos dari sampah rumah tangga yang langsung diajarkan oleh pihak DLKH Pekanbaru. “Pada 27 Mei lalu, kami sosialisasi bank sampah juga. Besok,

 REDAKTUR: JARIR AMRUN

*1/MIRSHAL/RIAU POS

PELATIHAN: Kader PKK foto bersama Kasi Kesos Kecamatan Rumbai Pesisir Umbarani Dewi usai pelatihan daur ulang sampah, Rabu (12/6/2019).

sama-sama belajar membuat kompos dari sampah organik. Nanti antara nabati dan hewani dipisah,” tambahnya. Untuk taplak meja tergantung besar, harga berkisar Rp100 ribu sampai Rp125 ribu rupiah. Sementara tempat tisu yang telah dipermis dihargai Rp100 ribu rupiah. “Tidak ada yang tersisa. Sisa membuat taplak dan tisu, kardus maupun sampah plastik bisa dijual ke bank sampah,” Dari tabungan bank sampah, lanjut dia, warga saat lebaran lalu

bisa mengumpulkan uang untuk keperluan Idul Fitri 1440 H, mulai dari Rp600 sampai Rp1 juta. “Setiap perenam bulan bisa

M ALI NURMAN/ RIAU POS

BERSIHKAN TAMAN: OP Dinas PUPR Kota Pekanbaru membersihkan Taman Patung Kuda, Rabu (12/6/2019).

PUPR Tata Taman Patung Kuda KOTA (RP) - Memiliki lokasi strategis di tengah kawasan bisnis, Taman Patung Kuda saat ini sedang dilakukan penataan ulang oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru. Penataan dilakukan dengan swakelola dan tanpa menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Taman ini terletak di persimpangan Jalan Soekarno-Hatta-Tuanku Tambusai. Tepatnya tak jauh dari Mal Transmart Pekanbaru, Living World dan Mal SKA. Dengan kondisi yang sudah lama berdiri, taman ini sempat terbengkalai, ditumbuhi rerumputan dan bahkan jadi lokasi berkumpul anak jalanan, pengemis dan anak punk. Kabid Pertamanan Dinas PUPR Kota Pekanbaru Edward

Riansyah kepada Riau Pos, Rabu (12/6) menyebutkan, agar taman itu maksimal berfungsi bagi masyarakat yang beraktivitas di sana, penataan ulang dilakukan pihaknya. ’’Patung kuda ini kan sudah jadi daerah yang komersil. Kami tata ulang, swakelola dari kita saja. Tidak ada pakai paket-paket (proyek, red),’’ jelasnya. Penataan memaksimalkan ruang dengan membersihkan rerumputan yang menjadi semak. Patung-patung pun akan dipoles lebih indah. ‘’Kita tata ulang, kita buat taman. Kudanya kita rapikan, minimal dari atas flyover terlihat bagus dia,’’ imbuhnya. Swakelola dapat dilakukan karena PUPR Kota Pekanbaru memiliki pembibitan bunga sendiri.(ali)

diambil uangnya. Selain mengurangi sampah. Bisa dijual, paling tidak, tidak perlu beli sendiri,” urainya.(*1)

 TATA LETAK: SYUKRI


METROPOLIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 27

Berharap Kehadiran Wali Kota Sambungan dari hal 21 keinginan tersendiri. Banyak warga berharap, kehadiran Pak Wali Kota di acara ini bisa terwujud,’’ katanya. Seperti beritakan sebelumnya, rangkaian iven yang diselenggarakan di Kecamatan Tampan ini menjadi bahagian dari rangkaian HUT Kota Pekanbaru yang ke-235 yang ditaja oleh Event Organizer (EO) Riau Pos. ‘’Kami mengupayakan kesempatan ini bisa dinikmati secara luas oleh warga Pekanbaru. Makanya beragam acara bersifat massal, antara lain senam massal dan pengobatan massal. Kami tentu berharap hal ini mampu mengikat tali silaturahmi yang erat sesama warga, khususnya di Kecamatan Tampan,’’ sebut Manajer EO Riau Pos, H Fithriady Syam. Bagi jajaran Kelurahan Tuah Madani, ternyata iven ini ingin dijadikan kesempatan untuk merealisasikan Gerakan Peduli Sampah, yang akan digiatkan di daerahnya. ‘’Ini sudah menjadi komitmen kami untuk mejadikan kelurahan yang madani. Peduli terhadap sampah ini, harus bisa diwujudkan secepat

mungkin. Kami akan buat pakta integritas bagi masyarakat di lingkungan Tuah Madani ini untuk Gerakan Peduli Sampah ini,’’ sambungnya. Sejauh ini, beragam inovasi mengenai hal gerakan ini sudah mulai disosialisasikan ke warga, untuk pemantapan, gerakan sosial ini perlu dilakukan komitmen secara bersama. ‘’Kami sudah melakukan beberapa upaya untuk penanggulangan sampah di daerah ini. Karena pemukiman yang padat, maka volume sampah yang dihasilkan juga banyak setiap harinya. Jika, tidak ditangani secara serius, maka akan timbul masalah yang sangat serius. Untuk itulah, kita perlu komitmen segenap lapisan masyarakat. Walau dengan anggaran yang terbatas, namun ide-ide penangulangan sampah ini tetap kita lanjutkan secara kontinyu,’’ sebut Peri saat ditemui di ruang kerjanya. Di Kecamatan Tampan sendiri, ternyata beragam inovasi terus dikembangkan. Karena wilayah yang luas, maka sembilan kelurahan di daerah ini, terus mencari bentuk dan pola untuk mengambil keputusan yang tepat.(*1)

EVAN GUNANZAR/RIAU POS

BONGKAR JALAN: Sejumlah pekerja dan satu unit alat berat diturunkan untuk membongkar jalan dalam rangka pengerjaan pelebaran Jalan Jenderal Sudirman dekat simpang Jalan Juanda, Rabu (12/6/2019). Pelebaran jalan ini dilakukan untuk mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di kawasan ini.

Warga Diberi Waktu Dua Hari Sambungan dari hal 21 ditempeli selebaran larangan parkir pada bagian kaca depan. Selebaran ini berisi imbauan bahwa masyarakat diminta mematuhi rambu larangan parkir yang dipasang sesuai dengan Undang-Undang Nomor 22/2009 tentang lalu lintas. ‘’Dua hari jika tidak diindahkan akan ditindak,’’ tugas Kepala UPTD Perparkiran Dishub Kota Pekanbaru Khairunnas. Rabu kemarin pula, tim yang sama sekaligus melakukan sosialisasi dengan menyebar selebaran terkait jukir liar. Ruas jalan yang disasar adalah Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Tuanku Tambusai, Jalan Hang Tuah dan Simpang SKA. Jukir liar memang terkadang meresahkan masyarakat. Selain tak memakai atribut yang jelas, mereka juga menarik parkir di atas biaya resmi yang ditetapkan pemerintah. ‘’Masyarakat diminta tidak memberikan

parkir pada petugas selain yang sudah ditunjuk secara resmi dari Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru,’’ singkat Khairunnas. Lelang Zona Parkir Dalam pada itu, Pemko Pekanbaru menerapkan sistem perparkiran berdasarkan zona wilayah. Sistem zona ini diyakini bisa mengatasi masalah juru parkir liar yang marak di Kota Pekanbaru. Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT beberapa waktu lalu menjelaskan, sistem yang akan diterapkan adalah pembagian wilayah parkir berdasarkan zona-zona. Wako mengklaim persiapan penerapan sudah dilakukan selama tiga tahun. ‘’Ini sudah tiga tahun dipersiapkan, sudah cukup lama,’’ imbuhnya. Nantinya, pihak-pihak yang berminat menjadi pengelola parkir har us mengikuti lelang terbuka. Lelang dapat diikuti perusahaan. ‘’Semua dilelang. Lelang terbuka. Nanti

manajemennya perusahaan yang menang. Ada kepastian pelayanan dan pendapatan,’’ jelasnya. Sementara untuk koordinator parkir yang ada saat ini, Wako menyebut tetap harus mengikuti proses yang dibuat. ‘’Kalau yang sudah berkecimpung di situ, kalau berminat lagi silahkan melalui perusahaan. Tanpa terkecuali. Ikut lelang. Jadi kalau ada yang preman-preman tidak bisa. Negara ini negara hukum,’’ tegasnya. Terpisah, Kepala UPTD Perparkiran Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pe k a n b a r u K ha i r u n na s saat dikonfirmasi waktu itu menyebut, saat ini yang sudah direncanakan adalah membagi Pekanbaru dalam tujuh zona parkir. ‘’Kami sedang bikin perencanaan lelangnya,’’ kata dia. Beberapa zona yang sudah dirancang adalah pertama Kecamatan Tampan. Kedua, Rumbai dan Rumbai Pesisir, ketiga Pekanbaru

Kelulusan SD 100 Persen Sambungan dari hal 21 Ia juga telah memastikan tentang hasil kelulusan 100 persen di tahun 2019. “Belum ada laporan ke saya, tapi lulus semua,� ungkap Muzailis. Sementara data murid SD sederajat yang tidak ikut mengikuti USBN tahun 2019 tersebut yang belum masuk di Disdik Pekanbaru. Murid SD sederajat baik negeri dan swasta yang mengikuti USBN

tahun 2019 itu, berdasarkan data pihak Disdik Pekanbaru sebanyak 19.797 orang murid. Sistem ujian untuk anak setingkat SD masih memakai LJK. Padahal, sebagian besar sekolah swasta ada yang memiliki fasilitas untuk bisa melaksanakan ujian sistem komputer. Sementara pengumuman hasil USBN diserahkan pihak sekolah. Sekolah dibebaskan mengumumkan dengan su-

rat tertutup atau di tempel di mading. Sekolah mulai mengumumkan sekitar pukul 10.00 WIB. “Diumumkan hari ini pukul 10.00 WIB setelah rapat majelis guru di mading sekolah,� tambah Kepala SDN 112 Kota Pekanbaru Wein kepada Riau Pos. Para orang murid hadir untuk mendampingi melihat hasil pengumuman hasil USBN tersebut.(ilo)

Terpeleset Sambungan dari hal 21 Diana datang bersama temannya untuk mencari pakaian baru buat berhari raya. Apalagi jelang hari raya, ada diskon besarbesaran. Saat tengah asik memilih berbagai jenis baju di salah satu mal, tiba-tiba Diana melihat seorang remaja sedang membawa barang belanjaan sambil berlari-lari menuju eskalator. Karena tidak berhati-

ď Ž REDAKTUR: RINALDI

hati, si remaja itu terjatuh. “Dubrakk!!â€? Sekira itu juga, seisi ruangan yang tadinya ramai dengan suara ibuibu menjadi hening. Mata pengunjung tertuju pada sumber suara jatuh itu. Yakni seorang remaja terjerembab di lantai. Diana yang berada tepat di hadapan anak perempuan itu jatuh ikut terkejut. Ia pun secara cepat berupaya menolongnya. Belum sempat membantu, si

remaja itu langsung bangkit dan berjalan seolah-olah tidak terjadi apa-apa. â€œGa apa-apa, Dek?â€? tanya Diana dengan nada suara prihatin. Tapi si remaja cuek. “Kenapa? Nggak kenapa-kenapa kok,â€? ujarnya sambil pergi meninggalkan Diana yang masih belum hilang kagetnya. â€œAlamaaak.... Padahal pasti sakit itu dan malunya itu lho...,â€? bisik teman Diana.(*1)

Kota dan Limapuluh, keempat Senapelan, kelima Payung Sekaki, keenam Bukit Raya dan Tenayan Raya. Untuk Sukajadi, Sail dan Marpoyan Damai belum didapat informasi jelasnya. ‘’Besok saya infokan lagi,’’ lanjut Khairunnas. Saat ini melalui sistem swakelola parkir Pekanbaru ditangani oleh 181 kordinator parkir. Secara umum, realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari parkir tepi jalan per tahun 2018 lalu belum mencapai target.

Yakni dari target Rp15 miliar terealisasi Rp9,3 miliar. Khairunnas mengatakan, melalui lelang akan ada tujuh perusahaan yang bertanggungjawab di tujuh zona. ‘’Mereka yang menang itu mereka yang tanggung jawab. Mereka nanti cari pekerja. Koordinator parkir nanti otomatis hilang. Kembali pada pemenang. Koordinator kalau mau bekerja pada pemenang silahkan. Kami tidak ikut campur lagi,’’ tutupnya.(yls)

7 Juli, JCH Masuk Asrama Haji Sambungan dari hal 21 Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru Drs H Dahlan MA, kemarin. Dahlan menjelaskan, sesuai jadwal yang dimiliki Kemenag Pekanbaru, telah ditetapkan jadwal keberangkatan menuju ke tanah suci Makkah. Di mana kloter Pekanbaru gelombang pertama (442 jamaah) mulai menempati asrama haji Batam pada 7 Juli 2019. ‘’Jamaah diharapkan sudah memperaiapkan dirinya,

khususnya jamaah kloter pertama Pekanbaru. Mereka akan menuju ke tanah suci Makkah satu hari berikutnya,’’ tutur Dahlan. Sementara kloter kedua tiba di asrama haji Batam pada 9 Juli dengan 442 jamaah. Selanjutnya kloter ketiga tiba di asrama pada 10 Juli dengan jumlah 255 orang JCH Pekanbaru dan jamaah kloter keempat tiba di asrama pada 11 Juli dengan jumlah 28 JCH Pekanbaru. Kloter kelima tiba di asrama haji pada 25 Juli mendatang sebanyak 51 orang JCH Pekanbaru.(ilo)

 �  �

Â? Â?

 ­ € Â?

� ‚

ƒ

„ Â

… †

�‡�

� � � � ‡ ˆ � … …‰  �� „

Â? Â… Š Â? Â? Â?Â? „ ‡ Â

Â?ƒ ‹  Œ „ ÂŽ Â?  ‹   Â? Â? Â? Â? Â? Â… ‰  Â?  Â? Â?   Â? †   ‘ Â

 Â? „ ‰ Â

 Âƒ Â?

 Â’ Â? Â… €   Â‰  Â“ Â? Â? ‚ ‡ Â’  Â? ‘  Â‚ ‰  Â? „ Â? Â?Â? ” Â’ Â? Â’ Â?Â? ÂŒ Â?ƒ Â? Â? Â? Â? …• – ‰ ” Â? ‘ ƒ † ƒ Â? Â?  Âƒ ‚  ÂƒÂ? † ƒ Â‰ ÂŽ ƒÂ? „ ­ ƒƒ  Â— ƒ  Âƒ ” ƒ ˜ Â’  Â„  Â‚ Â? Â? „ ÂŒ ‹   Â” Â?  Â? ‚

Â?

Â?

Â? Â? Â?

Â?

Â? Â? Â?

� ƒ �

ƒ � � † �

ď Ž TATA LETAK: KATON SUNGKOWO


METROPOLIS Riau Pos

l KAMIS, 13 JUNI 2019 l HALAMAN 28

Sipir Pembawa Sabu Ditangkap Laporan MARRIO KISAZ, Kota

LAPAS KELAS II A PEKANBARU FOR RIAU POS

SERAHKAN SK REMISI: Kalapas Kelas II A Pekanbaru Yuliuz Sahruzah memberikan SK remisi kepada warga binaan pemasyarakatan di Hari Raya Idulfitri 1440 H, baru-baru ini.

Kunjungan di Lapas Membeludak KO TA ( R P ) - I d u l f i t r i memang menjadi ajang silaturahmi bagi siapapun. Tak terlepas keluarga besar narapidana (napi) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Kota Pekanbaru. Sebelumnya pihak Lapas Kelas II A pun telah membuka kunjungan khusus selama empat hari pada Idulfitri 1440 H. Disampaikan Kasi Administrasi Keamanan dan Ketertiban Lapas Kelas II A Pekanbaru, Renza Maisetyo, benar adanya lapas terjadi peningkatan pengunjung. Pihaknya memberikan kesempatan warga binaan untuk merayakan Idulfitri bersama keluarga selama empat hari

yaitu Rabu, Kamis, Jumat dan Sabtu. Lapas pun meminta bantuan pengamanan dari Polsek Bukit Raya. ‘’Berdasarkan data dari Tim Layanan Kunjungan di hari pertama pengunjung membeludak mencapai 2.557 orang yang datang mengunjungi 551 orang warga binaan pemasyarakatan (WBP),’’ jelasnya. Jika di hari biasa hanya satu sesi, saat Idulfitri dibuat dua sesi. Sesi pertama pukul 09.00 WIB sampai pukul 11.30 WIB dan sesi kedua pukul 13.30 WIB sampai pukul 16.00 WIB. ‘’Setelah empat hari kunjungan, kini pun normal seperti biasa pukul 09.00

WIB sampai 11.30 WIB. Jadwal kunjungan narkoba, hari Senin, Rabu dan Jumat. Sedangkan jadwal kunjungan tipikor dan pidana umum, Selasa, Kamis dan Sabtu,’’ ucapnya. Ia pun mengatakan, jumlah kunjungan di Rabu (12/6), mencapai 146 orang. Meski demikian, 146 orang tersebut adalah yang memegang kartu antrean. ‘’Jadi untuk satu pemegang kartu bisa membawa 10 orang anggota keluarga,’’ paparnya. S ebelumnya, Kalapas Kelas II A Pekanbaru Yuliuz Sahruzah pun membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM RI. Selanjutnya

Kalapas mengumumkan pemberian remisi khusus (RK) Idulfitri. ‘’Ada 939 orang WPB mendapatkan remisi dari jumlah penghuni lapas 3.852 orang. Sebanyak 642 orang WPB menerima RK I dan 5 orang WBP menerima RK II. Satu orang RK II dinyatakan langsung bebas. Sedangkan empat orang lagi menjalani subsider,’’ imbuhnya. Lebih lanjut, Kalapas pun menyerahkan SK Remisi kepada WBP. Remisi yang diterima merupakan dari pencapaian perbaikan diri atas segala ketaatan dan perbuatan, sehingga bisa menjadi manusia yang lebih disiplin.(*3)

P O L SE K Tenayan Raya menangani kasus narkoba jenis sabu-sabu di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Sialang Bungkuk, Jalan Sialang Bungkuk, Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya. Penangkapan terhdap pelaku pun berhasil. D i u t a ra k a n Ka p o l s e k Tenayan Raya Kompol M Hanafi, benar pihaknya sedang menangani kasus narkoba yang ada di Lapas Kelas II B Sialang Bungkuk. Penangkapan dilaksanakan atas informasi dari pegawai sipir, karena ditemukan di dalam tahanan adanya narkoba. Setelah itu sipir berkoordinasi dengan Polsek Tenayan Raya. ‘’Saya langsung turun d e n g a n Ka n i t R e s k r i m Lukman ke lapas untuk mengecek kebenaran informasi tersebut, Jumat, 31 Mei 2019 sekira pukul 23.00 WIB. Setelah dicek memang

didapati beberapa paket kecil jenis sabu-sabu. Kemudian kami amankan si pemilik sabu-sabu yang rupanya tahanan sudah divonis hukuman dari Kabupaten Pelalawan yang ditempatkan di Lapas Sialang Bungkuk,’’ paparnya. Lalu, polisi menggali asal datangnya barang haram itu. ‘’Kemudian kami dapatkan informasi dari pelaku bahwa yang membantu mereka sipir. Dalam hal ini interogasi sipir kemudian kami laporkan ke pimpinan lapas. Lalu kami kerja sama dengan petugas lapas untuk menginterogasi sipir tersebut,” jelasnya. Lebih lanjut, merekapun mengakui diupah untuk membawa barang itu ke dalam. Karena ini kasusnya narkoba, kami lakukan sidik. ‘’Dari pengakuannya sipir tersebut diupah Rp1,5 juta sekali bawa dari luar lapas,’’ ucapnya. Katanya, hal ini pun sudah pernah sekali dilakukan

dan menurutnya ini terakhir kalinya membawa barang haram itu ke lapas. ‘’Hal itu ia lakukan karena ada maksud untuk membeli sesuatu, namun anggarannya kurang. Sehingga tergiur melakukan tindakan seperti itu,’’ terangnya. Sambungnya, baik napi maupun sipir diproses secara hukum. Sipir saat ini ditahan di Rumah Tahanan Polsek Tenayan Raya. Tersangka dijerat UU Nomor 35/2009 Pasal 112. Dia terancam tahanan minimal 4 tahun penjara dengan denda Rp8 juta sampai Rp8 miliar. Tersangka juga dijerat UU Nomor 35/2009 pasal 114, ancamannya maksimal 12 tahun penjara. Dengan denda Rp1 miliar sampai Rp10 miliar. ‘’Sejak 1 Juni 2019, tersangka berinisial JFN pun telah mendekam dalam sel tahanan Polsek Tenayan Raya bersama dengan tersangka lainnya RH,’’ ungkapnya.(*3/rnl)

56 Orang Gepeng Terjaring Razia KOTA (RP) - Selama bulan Ramadan hingga menjelang Idulfitri, sebanyak 56 gelandangan dan pengemis (gepeng) berhasil terjaring petugas. Sebagian besar yang terjaring petugas itu merupakan gepeng musiman. Mereka ada yang sengaja datang untuk meminta minta sumbangan untuk memenuhi keperluan hidupnya. Namun ada juga yang meminta sumbangan dengan alasan bantuan pembangunan masjid

 REDAKTUR: RINALDI

atau sumbangan anak di panti asuhan yang lokasinya berada di luar Pekanbaru. Tim Yustisi Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru intens memantau kedatangan gepeng musiman sejak bulan Ramadan. Mereka berhasil menjaring puluhan para gepeng musiman tersebut. ‘’Jumlah gepeng yang terjaring tercatat selama bulan Ramadan 56 orang,’’ ujar Kepala Bidang (Kabid) Resos Dinas Sosial Pekanbaru, Hustami

kepada Riau Pos, Rabu (12/5). Sebagian anak gelandangan yang terjaring razia tim yustisi tersebut merupakan anak punk. Keberadaan anak punk di Pekanbaru memang menjadi perhatian khusus. Kedatangan mereka yang dari luar Pekanbaru dinilai berpotensi menimbulkan ketidaknyamanan warga Pekanbaru. Penertiban gelandangan tersebut tetap intens dilakukan meski bukan momen Ramadan. Hustami mengatakan

penertiban tersebut dilaksanakan Satpol PP dan instansi terkait. Kemudian didata dan diserahkan ke Dissos Pekanbaru. Gepeng yang terjaring diberikan pembinaan, sedangkan yang berasal dari luar kota dipulangkan. Sementara itu keberadaan pengemis atau peminta bukan hanya di persimpangan traffic light saja. Sasaran mereka juga masuk di wilayah pemukiman atau perumahan warga.(ilo)

*3/MIRSHAL/RIAU POS

FOTO BERSAMA: Anggota Polsek Tenayan Raya foto bersama tersangka JFN dan RH sebelum dimasukkan ke dalam sel, Rabu (12/6/2019).

 TATA LETAK: KATON SUNGKOWO


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.