Buletin rotasi edisi 01

Page 1

BULETIN FISIP KOMUNIKASI UNIVERSITAS BANDAR LAMPUNG

EDISI 12/12/0/1 Powered By:

Penanggung Jawab : Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si Penasehat : Noning Verawati,MA Monica M. Tinambunan, S.I.Kom. M.I.Kom Pimpinan Umum : Rico Febrianto Pimpinan Redaksi : Lilis Viva Nanda Sekretaris : Mery Susanti Keuangan : Gesa Vitara Marketing : Mery Susanti Luqman | Agung Syaputra | Ririn Jamiah | Abdurahman Suwandi Redaktur : Mery Susanti | Ayu Maulia | Erni Nur Kholiyani | Virda Rani | Agung Syaputra Layout : Luqman | Agung Syaputra | Abdurahman Suwandi Reporter : Putri | Gesa Vitara | Ririn Jamiah | Pittri S. Manik | Agung Syaputra | Mutia | Tia Alamat : Lt.6 Gd. Rektorat UBL Jl. Z.A Pagar Alam No. 26 Labuhan Ratu, Bandar Lampung Telp : 0721773847 Website : www.rotasinews.com e-mail:rotasinewsubl@gmail.com twitter : @rotasinews fb : Rotasinews KomunikasiUbl

SAY HALLO BERKEMBANG BERSAMA ROTASI CAMPUS STORY

HMIK UBL IKUTI MUNAS IMIKI

EVENT & KEGIATAN ‘FISIP DAY’, Aktualisasi para Akademisi FOKUS

Wakil Rektor 1 Acungkan Jempol untuk ‘ROTASI’

COVER : Gedung Rektorat UBL

SALAM REDAKSI Didalam siklus kehidupan manusia saat ini, informasi merupakan hal yang paling penting. Hal itu tidak dapat dipungkiri lagi oleh setiap orang yang hidup di era globalisasi media yang terjadi pada saat ini. Seperti halnya makan, informasi kini menjadi kebutuhan sehari-hari yang tidak dapat ditawar-tawar lagi. Sebagai Buletin kampus, ROTASI bertujuan memberikan informasi-informasi baik didalam maupun di luar lingkungan kampus yang menarik untuk disimak. Tujuan lainya yaitu menciptakan generasi yang gemar membaca untuk menambah pengetahuan dan wawasan. Informasi yang menarik, berimbang dan layak untuk disimak kami coba sajikan untuk seluruh Civitas Akademika Universitas Bandar Lampung. Maka, BULETIN ROTASI ini berisi mengenai informasi-informasi yang menarik bagi para pembaca. (Redaksi)


CAMPUS STORY

HMIK UBL Ikuti MUNAS IMIKI di Bandung

M

ahasiswa Ilmu Komunikasi UBL yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HMIK) baru-baru ini mengikuti MUNAS (Musyawarah Nasional) IMIKI (Ikatan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Indonesia) yang berlangsung selama 4 hari (28 Nopember-01 Desember 2012) di kampus UNISBA Bandung. MUNAS ini diikuti oleh Mahasiswa Ilmu Komunikasi yang berasal dari 250 Universitas se-Indonesia yang terbagi dalam 5 wilayah dari Sumatera hingga Papua dengan mengutus 2 (dua) orang perwakilan untuk menjadi DPA (Dewan Perwakilan Anggota). Dalam MUNAS tersebut diagendakan beberapa kegiatan IMIKI diantaranya Provinsi Riau terpilih menjadi tuan rumah agenda MUNAS tahun 2014, terbentuknya IMIKI cabang Sumbagsel yang merupakan gabungan antara Provinsi Lampung dan Palembang, setiap himpunan Ilmu Komunikasi harus tergabung dalam IMIKI, membentuk Pengurus Perguruan Tinggi (PPT), serta terpilihnya Ketua IMIKI pusat periode 2013/2014 yaitu Heidi yang merupakan mahasiswa dari Universitas Negeri Serang (UNSERA) Banten. Riko Febrianto sebagai peserta munas yang

sekaligus menjabat sebagai ketua HMIK UBL mengatakan, agenda munas yang dilaksanakan di Bandung memberikan wacana dan informasi baru tentang kegiatan IMIKI dan keorganisasian. Dengan munas ini, Ia berharap mahasiswa Ilmu Komunikasi baik di seluruh Indonesia ataupun di lingkungan UBL dan berkontribusi dalam perkembangan keilmuan khususnya dalam ilmu komunikasi. (rep/ed:Ay)

Perwakilan Mahasiswa Lampung yang ikut serta dalam Musyawarah Nasional IMIKI 2012.

“KOMIK� Universitas Bina Dharma Bertandang ke UBL Tiga perwakilan mahasiswa dari KOMIK (Komunitas Ilmu Komunikasi) Universitas Bina Dharma Palembang mengunjungi Universitas Bandar Lampung pekan lalu. Selain mempererat tali silaturahmi, kunjungan KOMIK Palembang tersebut juga mengagendakan tentang pembentukan IMIKI cabang Sumbagsel yang direncanakan akan dilaksanakan pada maret 2013 di Universitas Bandar Lampung. (rep:AY/ed:AG)

Junjung Sportifitas dengan Pertandingan Futsal

Olah raga futsal bisa menjadi wadah untuk mengembangkan jiwa sportifitas bagi siapapun tidak terkecuali bagi mahasiswa. Menang atau menerima kekalahan dalam dunia olahraga merupakan salah satu contoh bahwa sportifitas harus dimiliki oleh siapapun. Yang kalah tidak melakukan anarkis ataupun sebaliknya yang juara tidak menjadi sombong atas kemenanganya. Hal tersebut terbukti dari pertandingan futsal yang gelar oleh UBL pada 27-28 Nopember lalu di lapangan parkir gedung C UBL yang diikuti oleh 21 tim dari seluruh fakultas yang ada di UBL. Pertandingan futsal tahun 2012 ini di juarai oleh Teknik Arsitektur yang merupakan juara bertahan selama tiga tahun berturut-turut. Sedangakan runner up diperoleh Fakultas Hukum. Atas prestasinya Juara pertama berhak atas uang tunai Rp 500.000 + Trophy + Sertifikat. Sedangkan runner up berhak atas uang tunai sebesar Rp 250.000 + Trohy + Sertifikat. Salam sportifitas. (rep:AJ/ed:AG) Buletin Kampus ROTASI || 2


FOKUS

Wakil Rektor 1 Acungkan Jempol untuk ‘ROTASI’

W

akil Rektor 1 bidang akademik, Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si Universitas Bandar Lampung mengapresiasi atas terbitnya Buletin Rotasi dibawah naungan HMIK UBL. Prof. Khomsahrial Romli yang ditemui diruang kerjanya mengatakan hadirnya buletin “Rotasi” diharapkan dapat menjadi wadah mahasiswa dalam menggali ilmu yang didapatkan selama proses belajar mengajar. ‘’ Buletin ini akan menjadi sarana yang efektif bagi mahasiswa untuk mengasah softskillnya selama duduk dibangku kuliah. Mahasiswa tidak sekedar mendapatkan teorinya tetapi juga bisa langsung mempraktekannya,’’ papar Prof. Khomsahrial, Senin (17/12). Ditambahkan Khomsahrial, buletin “Rotasi” menjadi suatu bukti nyata karya mahasiswa FISIP UBL, khususnya mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi divisi Jurnalistik dalam mengasah kemampuann dunia tulis menulis. Dalam jangka waktu yang akan datang, buletin ini bisa berkembang menjadi menjadi majalah kampus. Namun demikian diungkapkan Khomsahrial Romli dibutuhkan perjuangan dan waktu yang panjang untuk bisa bermetamorfosa sebagai majalah.’’ Ini tak semudah seperti kita mengembalikan telapak tangan. Dibutuhkan kesabaran, keuletan dan semangat serta komitem untuk bisa mengembangkan buleEVENT & KEGIATAN

U

Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si Dekan FISIP sekaligus Wakil Rektor I tin secara berkelanjutan sehingga menjadi media yang terpercaya dalam menyampaikan informasi ,’’ paparnya. Sebagai Wakil Rektor 1, Prof. Khomsahrial Romli mendukung sepenuhnya kehadiran buletin ditengah-tengah masyarakat khususnya mahasiswa yang ‘haus’ akan informasi. Selain itu, Ia berpesan agar berita ataupun informasi yang disampaikan sesuai dengan kode etik jurnalistik yang ada diantaranya seimbang dan akurat. (rep:ER/AJ/ed:AG)

‘FISIP DAY’ sebagai Wadah Knowledge Sharing

ntuk mewadahi para akademisi dilingkungan Universitas Bandar Lampung supaya bisa berbagi informasi, ilmu pengetahuan (knowledge sharing), baru-baru FISIP UBL menggelar kegiatan rutin Fisip Day bertajuk “Riset Pengembangan Ilmu Administrasi Niaga”, Selasa (11/12) di Aula Gedung R, Universitas Bandar Lampung. Dr.Supriyanto,M.Si, selaku Dosen FISIP Ilmu Administrasi Niaga sekaligus sebagai pemateri dalam acara Fisip Day tersebut mengatakan dalam riset yang dilakukannya ternyata mahasiswa memiliki peluang untuk mengembangkan sebuah bisnis yang bisa dikombinasikan dibangku kuliah. “Dengan adanya kegiatan ini diharapkan para mahasiswa mampu mengatasi berbagai masalah yang timbul dalam berbisnis” ujar Supriyanto. Kegiatan Fisip Day ini menjadi kian efektif lantaran kegiatan ini melibatkan seluruh civitas akademik termasuk mahasiswa untuk bisa terlibat langsung dalam forum diskusi yang menjadi ciri khas dari Fisip Day. Dengan Fisip Day, setidaknya wawasan mahasiswa akan bertambah karena tema yang dibahas Fisip Day sangat bervariasi. (rep:ER/ed:AG) Buletin Kampus ROTASI || 3


SAY HALLO

Divisi Jurnalistik Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HMIK) Universitas Bandar Lampung

W

Berkembang bersama ‘ROTASI’

elcome to the Jurnalistic, Salam Redaksi! Sekian lama bermimpi, akhirnya Divisi Jurnalistik HMIK (Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi) UBL mengubah impian tersebut menjadi kenyataan dengan menerbitkan sebuah buletin kampus yang dinamai ‘ROTASI’. Buletin Rotasi ini merupakan buah karya dari mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UBL yang menyukai dunia tulis menulis. Kelahiran rotasi yang ditetapkan pada tanggal 20-12-2012 bukan sekedar tulisan hitam diatas putih tetapi dalam buletin ‘Rotasi’ ini memberikan berbagai macam ilmu pengetahuan dan wawasan baru bagi siapapun yang membacanya. Kehadiran ‘Rotasi’ diharapkan bisa menjadi jembatan bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi untuk berbagai informasi dan menjadi wadah kreativitas mahasiswa yang menyukai dunia tu-

lis menulis ataupun jurnalistik. Bukan hanya itu, buletin ‘Rotasi’ bisa menjadi wadah bagi siapun untuk mengasah keahliannya dalam bidang fotografi, jiwa petualang hingga orang yang bermimpi untuk menjadi jurnalis profesional. Perjalanan panjang mengiringi terbitnya buletin ini terbayar sudah dengan nama yang kami berikan kepada buletin ini, yaitu ROTASI. Nama ini, sengaja kami pilih lantaran terdapat sejuta harapan dan motivasi dalam menggeluti bidang Jurnalistik. Kata ‘Rotasi’ ini kami maknai sebagai pergerakan yang mampu menciptakan perubahan. Oleh karena itu, logo rotasi disimbolkan dengan dua (2) anak panah yang bergerak searah dengan jarum jam, yaitu ke kanan sehingga membentuk sebuah lingkaran (roda) yang merupakan bentuk sempurna dalam melakukan perubahan. Dengan simbol yang membentuk lingkaran ke arah kanan diharapkan perubah kearah yang postif. Hal tersebut sangat selaras dengan peran mahasiswa sebagai agent of change, yang dapat membawa perubahan menuju perkembangan habitus baru bangsa Indonesia. Selain itu, dua anak panah yang terlihat sebagi huruf ‘O’ juga dapat dimaknai buletin “Rotasi’’ akan memanfaatkan waktu dengan baik dalam meraih hari esok lebih baik. Huruf pada buletin ‘Rotasi’ menggunakan bentuk kokoh dan tegak lurus. Hal itu melambangkan sikap setiap individu dalam melaksanakan aktivitas kejurnalistikan yang ditambah dengan warna abu-abu yang kami pakai yaitu mempertegas

SAAT INI KAMI KECIL, TETAPI KAMI MEMPUNYAI VISI YANG BESAR Buletin Kampus ROTASI

|| 4


sikap setiap individu yakni kehangatan, bijaksana, dan keseimbangan. Untuk memperkuat karakter ‘Rotasi’, kami menambahkan 3 (tiga) yang sarat akan makna yaitu Inspiratif (memberikan inspirasi), Exspresif (menyampaikan) dan Informatif (aktual) bagi pembacanya. Disamping itu, kami juga sengaja memilih 2 (dua) warna dominan dalam buletin ini yaitu merah dan orange. Merah dapat diartikan sebagai semangat untuk meraih cita dan impian. Sedangkan orange dapat dimaknai sebagai sikap kreatif, Inovatif dan bersahabat. Selain memberikan nama “Rotasi’’ dalam buletin ini, kami juga memiliki sebuah lambang yang akan mudah diingat oleh siapapun yaitu Perahu Layar. Lambang perahu layar ini sengaja kami pilih karena perahu layar memiliki makna filosofis yang tinggi. Perahu layar menggambarkan bahwa Divisi Jurnalistik HMIK mampu mengarungi dunia dalam mewujudkan cita-cita meski banyak ‘badai dan rintangan’ yang akan dihadapi. Penegasan itu kami tuang dalam sebuah motto yakni “Berlayar,

EVENT & KEGIATAN

Berkarya, Bersama”. Logo perahu layar tersebut juga semakin berkarisma dengan warna yang kami pilih yaitu warna orange yang senada dengan nama buletin ini. Warna orange pada lambang tersebut memberikan nilai semangat bersahabat dalam keefektifan berkomunikasi. Banyak harapan yang kami bawa bersama Buletin Rotasi ini, seperti halnya kelahiran Rotasi di volume perdana kami yakni tanggal 20-122012. Kami berharap di tanggal ‘cantik’ tersebut bisa menjadikan awal bagi perkembangan ‘Rotasi’ untuk memberikan perubahan pada siapapun. Untuk bisa memberikan wawasan baru, buletin ‘Rotasi’ ini akan menampilkan 9 rubrik yaitu Fokus, berisi berita utama atau Headline News. Campus Story tentang serba-serbi kehidupan dunia kampus. Rubrik Sosok Inspiratif berisi tentang sosok inspiratif di lingkungan Kampus. Rubrik Dosen Bicara sebagai wadah dalam menampung opini dan tanggapan Dosen di lingkungan UBL tentang hal-hal akademik. Selain itu disajikan juga berbagai macam rubrik menarik lainnya. (redaksi/ed:AG).

Kuliah Umum bersama Kapolda Lampung di Kampus UBL

Sebanyak 200 mahasiswa UBL mengikuti kuliah umum dari Kapolda Lampung, Brigjen.Pol. Drs. Heru Winarko, S.H, di Aula Gedung F Kampus A Univeristas Bandar Lampung (UBL) Kamis (13/12) dengan tema “Pandangan Strategis Kepolisian dalam Penegakan Hukum di Propinsi Lampung”. Dalam sambutannya Rektor Universitas Bandar Lampung, Dr. Ir. M. Yusuf Sulfarano Barusman, M.BA mengatakan kuliah umum ini diharapkan bisa meningkatkan pengetahuan dan wawasan mahasiswa tentang berbagai hal baik dalam bidang sosial, politik hingga hukum sehingga mahasiswa lebih peka dan lebih paham tentang berbagai persoalan baik di tingkat nasional maupun di Propinsi Lampung. “ Saya harap ini bisa menjadi pencerah Buletin Kampus ROTASI || 5

Rektor UBL, Dr. Ir. M. Yusuf Sulfarano Barusman, M.BA (kiri) berjabat tangan bersama Kapolda Lampung Brigjen.Pol. Drs. Heru Winarko, S.H (kanan)

soalan yang ada di wilayah Lampung secara profesional dan sesuai dengan kode etik yang ada sehingga tidak ada satupun yang dirugikan. ’’ Saya sebagai Kapolda siap selama 24 jam untuk menerima berbagai laporan dari masyarakat Lampung yang melaporkan berbagai macam hal khususnya keamanan. Saya beserta anak buah saya siap melayani masyarakat dengan sepenuh hati tanpa memandang bulu karena itu adalah bukti profesionalitas kami’’, tandas Heru. (rep:AJ/ed:AG)

bagi masyarakat dalam mengatasi berbagai masalah, bukan sekedar dari sisi hukum tetapi berbagai hal” ujarnya. Sementara itu, Kapolda Lampung menjelaskan pihak kepolisisan tengah bekerja keras untuk mengatasi berbagai per-

Suasana Kuliah Umum.


WAHYU PAMUNGKAS

SOSOK INSPIRATIF

W

Pentingnya Manajemen Waktu Dalam Kehidupan

ahyu Pamungkas, mahasiswa semester 5 (lima) di prodi Ilmu Komunikasi UBL ini bisa menjadi contoh bagi mahasiswa lain dalam memanajemen waktu apalagi dalam memanejem waktu antara kuliah dan bekerja. Pria kelahiran, Bandar Lampung 16 Agustus 1991 ini mengatakan bukan hal yang mudah untuk menyeimbangkan antara perkuliahan, bekerja dan berorganisasi. Perlu kecermatan dalam membagi waktu tiap menitnya jika tidak ingin semua berantakan. “ Ini memang bukan pekerjaan yang mudah bagi saya, tapi saya percaya dengan manajemen waktu yang baik saya dapat melakukannya berbagai kegiatan secara bersama” DOSEN BICARA

M

ujar Wahyu yang ditemui di Marketing dan Informasi UBL, Selasa (11/12). Bukan hanya disibukkan dengan pekerjaan, akan tetapi pria yang berperawakan tinggi ini juga aktif terlibat dalam berbagai organisasi seperti HMIK UBL dan UKM English Club sebagai wadah untuk mengasah kemahirannya dalam berbahasa Inggris. Satu hal yang paling sulit dalam menyeimbangkan dalam berbagai kegiatan diungkapkan Wahyu adalah harus mempertahankan indeks prestasi kumulatif (IPK) diatas 3,5 lantaran dia merupakan mahasiwa penerima beasiswa 100 % dari UBL. (rep:AJ&GE/ed:AG)

Menuju Jurnal Online

Pasalnya dalam jurnal online mahasiswa dapat edia sosial yang tengah booming di terdeksi apakah tulisan tersebut merupakan masyarakat ternyata memberi dampak hasil orisinil dari mahasiswa ataupun mengutip bagi dunia pendidikan di Indonesia dari karya orang lain, ” ujar Prof. Khomsahrial yaitu seluruh hasil karya (skripsi,tesis dan diserRomli, Selasa (18/12). tasi) mahasiswa di seluruh Indonesia mulai dari Ditambahkan Khomsahjenjang pendidikan S1, S2 rial Romli kepada Rotasi, jurnal sampai S3 wajib dipubJurnal online merupaonline merupakan suatu perulikasikan di internet. Hal ini kan sarana efektif untuk bahan yang cukup penting agar sesuai Surat Edaran Dirjen mengetahui seberapa jauh sistem pendidikan memiliki Dikti No. 152/E/T/2012 perubahan yang mampu mententang Publikasi Karya Il- mahasiswa mampu menulis gubah pola pikir menuju arah miah. karya ilmiah dengan baik dan yang lebih baik dalam bidang Menurut Prof. Khomakademik. (rep:ER&AJ/ed:AG) sahrial Romli, M.Si selaku benar serta dapat dinilai oleh dosen FISIP, jurnal online publik yang tengah diterapkan Prof. Khomsahrial Romli, M.Si oleh Dikti merupakan sarana efektif untuk mengetahui seberapa jauh mahasiswa mampu menulis karya ilmiah dengan baik dan benar sehingga dapat dinilai oleh publik. ’’ Seharusnnya mahasiswa sudah menyiapkan diri sejak dini untuk membuat hasil karya yang bebas dari plagiat ataupun saduran yang tidak memiliki sumber.

Buletin Kampus ROTASI

|| 6


EVENT & KEGIATAN

Rektor UBL, Dr. Ir. M. Yusuf Sulfarano Barusman, M.BA Meresmikan Seminar Nasional di Gedung Pasca Sarjana

SEMINAR NASIONAL FISIP UBL Sebagai Respon Perubahan Masyarakat Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UBL berkaitan erat dengan program pembangunan sukses menggelar seminar nasional bertajuk dalam rangka menciptakan perubahan pada suatu ‘Komunikasi Sosial dan Pembangunan’ pada sistem sosial, yakni perubahan sosial (social chang21 November lalu di Gedung Pascasarjana es). Dalam bagian itu, diungkapkan Fauzi ada hal UBL. Dekan, Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si yang tidak bisa diabaikan yaitu komunikasi. Tanpa mengatakan kegiatan seminar ini merupakan komunikasi tidak mungkin segala sesuatu dapat salah satu bentuk kepedulian akademisi atas berjalan dengan baik. Karena komuniksi adalah konflik yang terjadi baru-baru ini yang terjadi di kunci sukses sebuah program’’, papar Fauzi. Lampung Selatan dan Lampung Tengah dalam Ditambahkan Fauzi, seminar nasional menyikapi berbagai persoalan yang tengah teryang menjadi agenda rutin bagi FISIP kali ini juga jadi dimasyarakat. “Banyaknya perubahan dan akan dirangkai dengan pelanpersoalan terjadi dimasyarakat tikan pengurus Ikatan Sarjana Banyaknya perubahan menjadi pendorong bagi FISIP Komunikasi Indonesia (ISKI) dan persoalan terjadi UBL untuk berperan serta dalam wilayah dan Pelantikan Pengudimasyarakat menjadi membantu memberikan winrus Asosiasi Indonesian Associawin solution untuk mengatasi pendorong bagi FISIP UBL tion For Public Administration masalah- masalah yang terjadi untuk berperan serta dalam (IAPA) wilayah Lampung. ditengah-tengah masyarakat,’’ membantu memberikan Sedangkan, Rektor papar Khomsahrial Romli, Minggu win-win solution untuk UBL, Ir. Yusuf S. Barusman, MBA siang (18/11). mengatasi masalah- masalah mengatakan sebagai perguruan Keberadaan Fakultas yang terjadi ditengah-tengah tinggi, UBL sangat menekankan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UBL masyarakat keterbukaan pada dinamika diungkapkan oleh Prof. Khomsah- Prof. Khomsahrial Romli, M.Si yang sedang terjadi khususnya rial Romli, M, SI sangat sinergi dibidang keilmuan’’ Saya selalu Dekan FISIP UBL dengan dinamika yang terjadi dimenekankan dan selalu “tune masyarakat. Oleh karena itu, in” pada semua dinamika seFISIP memiliki kontribusi yang kompoten, bagi hingga kita bisa bersentuhan dengan dunia luar,’’ perubahan yang terjadi masyarakat. “Bukan papar Rektor. hanya kontribusi yang diharapkan dari seminar Kegiatan seminar nasional yang diini, tetapi kegiatan seminar ini merupakan salah gelar pada Rabu (21/11) ini akan diisi oleh narasatu bagian dari pengabdian dari para dosen sumber berskala lokal ataupun nasional sepyang ada di FISIP bagi masyarakat,’’paparnya. erti Prof.Dr.Asep Kartiwa,M.Si Brigjen (Purn) TNI Sementara itu, Ketua Pelaksana SemiDr.Awik Suprawito,M.Si, Dr.Thomas Bustami,M. nar Nasional, Dr. Fauzi Mihdar, M.Psi mengataSi, Ir.H.Berlian Tihang,MM, Drs.Herman ,HN,MM, kan tema yang diambil dalam seminar kali ini H.Bustami Zainuddin ,M.Pd. (rep/ed:Ay) yaitu ’’ Komunikasi Sosial dan Pembangunan’’ Buletin Kampus ROTASI || 7


TAHUKAH ANDA ?

TIPS & TRIK

Bendungan tertinggi di Asia Tenggara berada di Lampung

Bendungan yang terletak di Kec. Talang Padang Kab. Tanggamus Lampung ini merupakan bendungan tertinggi di Asia Tenggara. Bendungan Batu Tegi di bangun pada tahun 1995 dan selesai pada tahun 2003 dan di sahkan pada tahun 2004 oleh Presiden Megawati. Bedungan yang dibiayai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan bantuan Japan Bank for International Coorperation (JBIC) memiliki luas sekitar 3.560 hektar ini memiliki kegunaan sebagai sumber air bagi 66.573 hektare milik petani, yang terdapat di empat kabupaten atau kota, yaitu Lampung Tengah, Lampung Timur, Lampung Selatan, dan Kota Metro serta pengendali banjir, pariwisata, dan perikanan. Selain sebagai sumber air, bendungan Batu Tegi juga kerap dijadikan tempat wisata bagi sebagian masyarakat Lampung. Mungkin bendungan tertinggi di Asia Tenggara ini bisa menjadi salah satu alternatif pilihan anda untuk berlibur bersama keluarga? (Tempo – Rotasi) Buletin Kampus ROTASI

|| 8

Menghilangkan Bau Pada Sepatu Bau pada sepatu bisa menimbulkan ketidaknyamanan bagi setiap individu. Karena selain dapat menimbulkan penyakit, hal tersebut juga mengakibatkan rasa tidak nyaman. Nah, berikut adalah tips mencegah bau pada sepatu anda seperti yang dilansir oleh wollipop.com 1. Baking Soda Taburi baking soda ke dalam sepatu anda (jika sepatu berwarna). Jika sepatu anda berwarna putih, maka cucilah sepatu anda dengan pemutih. 2. Bedak Bayi Untuk sepatu yang tidak bisa dicuci seperti pumps kulit atau suede, taburi bedak bayi di dalam bagian sepatu untuk menghilangkan baunya. Taburi bedak bayi 24 jam sebelum Anda memakai sepatu. Hal ini berguna untuk menyerap bau di dalam sepatu yang akan dipakai. 3. Cegah Bau Saat bau sepatu sudah hilang, yang harus Anda lakukan adalah mencegah bau itu kembali timbul. Usahakan bagian dalam sepatu itu terhindar dari kelembaban. Gunakan silica gel saat menyimpan sepatu agar bagian dalamnya tetap kering. 4. Anda juga bisa menggunakan pewangi di dalam sepatu, atau menyemprotnya dengan pewangi setelah digunakan. 5. Gunakan kaos kaki tipis khusus sepatu wanita dan rutinlah melakukan pedikur Selamat mencoba. (rep:AJ/ed:AG)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.