KOI
1
KEBANGGAAN KOHAKU
I
kan ini dibeli Hendro Gumulia (seorang penghobi dari Surabaya) di Semarang pada bulan Juni 2010. Saat itu masih berukuran 63cm. Enam bulan kemudian ketika berukuran 75cm, berhasil menyabet juara 1 di 7th All Indonesia Koi Show 2010 di Jakarta pada bulan Desember 2010. Hendro Gumulia berprinsip bahwa koi-koi peliharaannya harus mempunyai “body yang perfect”.
APKI EDISI 14
APRIL 2012
Sepanjang perjalanan hobby Koi, beliau telah mencoba beberapa merk pakan ikan dari yang paling murah sampai yang paling mahal. Karena pertimbangan harga & hasil yang didapatkan, maka pada tahun 2007 beliau memutuskan untuk memberi pakan semua koi-koinya dengan pakan “KONISHI” sampai sekarang. Selain itu Kohaku ini dipelihara di kolam 90 ton dengan kedalaman 2 meter, populasi ikan 15 ekor, sehingga KOhaku ini dapat berkembang dengan baik. Puncak prestasi Kohaku ini adalah menjadi Grand Champion 12th All Blitar Koi Show 2012 pada 6-8 April 2012 yang lalu dan Kohaku ini sudah berukuran 85 cm.***
KOI KEBANGGAAN
KOI KEBANGGAAN
DAFTAR ISI
D A F TA R 2
6 8 9
1 2 4 5
KOI Kebanggaan Daftar ISI Pengantar Redaksi Susunan Panitia
PROFIL JURI Daftar acara
Sambutan
Ketua Panitia 8th All Indonesia Young Koi Show 2012
Sambutan
Ketua Asosiasi Pecinta Koi Indonesia
10
Sambutan
11
Sambutan
12
Sambutan
13
14 16 25
PETUNJUK ARAH dari Bandara Juanda ke SSCC
ATURAN PENJURIAN 8TH ALL INDONESIA KOI SHOW 2012
PERATURAN & Tata Tertib Lomba
Direktur Pengembangan Produk Non Konsumsi
Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan
Dirjen Perikanan Budidaya
Sambutan Menteri Kelautan dan Perikanan RI
14
PETUNJUK ARAH DARI BANDARA JUANDA KE SSCC
26 42
30
Hendro Gumulia
NISHIKIGOI Varietas & Classification
PROFIL HENDRO GUMULIA
ISI APKI EDISI 14
PROFIL
APRIL 2012
44
DATA ANGGOTA APKI
DAFTAR IS I
3
PENGANTAR REDAKSI
PENGANTAR REDAKSI
ASOSIASI PECINTA KOI INDONESIA Periode 2010 -2013
PELINDUNG Menteri Kelautan dan Perikanan RI
PENASEHAT
Dirjen P2HP Kem. Kelautan dan Perikanan RI Dirjen Perikanan Budidaya (Kem. Kelautan dan Perikanan RI) Kepala Pusat Karantina Ikan (Kem. Kelautan dan Perikanan RI) Agus Priono Fajar Surya Hasan Suratio Rudy Susilo Rudy Tamara Agus Riyanto
KETUA Budi Widjaja
WAKIL KETUA Soegeng Tjahjono
Roy A Da Costa
SEKRETARIS Tri Pujayanto
PENGAN TAR REDAKSI
BENDAHARA Eric Yonathan
BIDANG ASET Suwira Hudi Nursamsi BIDANG PENGEMBANGAN KLUB Sugiarto Budiono BIDANG HUBUNGAN INTERNASIONAL Cheng Kwok Kwai Kiki Sutarki Sugiarto Budiono Sven Keller INTERNATIONAL ADVISOR Fujio Oomo Design & layout by : Susilo Widodo Pj Percetakan PT Cahaya Baru Mulia Isi di luar tanggungjawab percetakan
Bulletin APKI Edisi 14 pada bulan April 2012 ini diterbitkan bersamaan dengan penyelenggaraan 8th All Indonesia Young Koi Show 2012. Mulai terbitan ini Bulletin APKI akan terbit bersamaan dengan penyelenggaraan All Indonesia Koi Show, All Indonesia Young Koi Show dan All Indonesia Breeder Koi Show. Pada Edisi ini ditampilkan Panduan Penyelenggaraan 8th All Indonesia Young Koi Show 2012. Diharapkan buletin ini dapat dimanfaatkan sebagai media komunikasi antar anggota dan dapat dijadikan referensi bagi pecinta koi di Indonesia. Terima kasih tak lupa kami ucapkan kepada semua pihak yang telah membantu dalam penerbitan Buletin ini. Kritik dan saran selalu kami nantikan untuk sempurnanya penerbitan ini. Pada edisi berikutnya diharapkan partisipasi seluruh pecinta Koi untuk mengirimkan artikel maupun berita seputar Koi sehingga menambah semarak perwajahan buletin APKI ini.
Salam sukses !t
Penasehat :
Ketua Asosiasi Pecinta Koi Indonesia
Ketua : Hendro Gumulia (Surabaya) Wakil Ketua : Ferry Irawan (Surabaya) Bendahara : Heru Bayu Saputra (Surabaya) Yanto G Cindra Mintjahjo (Surabaya) Eric Yonathan (Jakarta) Sekretaris : (Surabaya) Jongki S Koord Kesekretariatan : (Jakarta) Tri Pujayanto Anggota : Jongki S (Surabaya) Moerdoko (Blitar) Cholid Firdaus (Blitar) Koord Lomba : Ilham Lim (Surabaya) Anggota : Cheng Kwok Kwai (Surabaya) Fajar Surya (Surabaya) Danny Lianto (Surabaya) Yani Sonata (Surabaya) Jatmiko (Surabaya) Ayi Wiratman (Bandung) JURI APKI Koordinator Juri : Soegeng Tjahyono (Surabaya) Anggota : Danny Lianto (Surabaya) Laksmono (Surabaya) oord Handling : K Handry (Surabaya) Anggota : Ali Mubin (Blitar) Koord Transportasi dan Akomodasi : Hartono (Surabaya) Laksmono (Surabaya) Koord Acara & PHD: Hariyadi (Surabaya) Sugiono (Surabaya)
Koord Lelang : Ivan (Surabaya) Anggota : M. Yudi Marzuk (Blitar) Koord Perlengkapan/ Elektrikal & Kualitas Air
:
R. Irfan (Surabaya) Anggota : Hudi Nursamsi (Jakarta)
Irwan
(Surabaya)
oord Konsumsi : K Reza TR (Surabaya)
Koord Pengawasan dan Keamanan : Prasodjo (Surabaya) Anggota : Roy A da Costa (Bandung) Keamanan PTC Koord Dana : Ong Kuswandy (Surabaya)
Gunawan Nur (Surabaya) Kuntjoro T (Surabaya) Eka Rahmat Setiadi (Surabaya)
APKI EDISI 14
APRIL 2012
SU SU N AN PA NITIA
SUSUNAN PANITIA
5
PROFIL JURI
PROFIL JURI Mr. JOJI KONISHI
Mr. Koichi Ooyama
Mr. Kenji Konishi
Konishi Koi Farm Ltd., Hiroshima JAPAN
Ooyama Koi Farm, Hiroshima JAPAN
Maruchiku Gyoen, Hukuoka JAPAN
Mr. Hideki Asao
Mr. FUJIO OOMO
Mr. Toshinori Ishihara
Sakai Fish Farm, Hiroshima JAPAN
Mr. HASAN SURATIO APKI SENIOR CERTIFIED JUDGE No. 018/APKI-Juri/11-10
Sakai Fish Farm, Nishikigoi Niigata DirectHiroshima Ltd., Niigata JAPAN JAPAN
Mr. SUGIARTO BUDIONO APKI CERTIFIED JUDGE No. 003/APKI-Juri/11-10
Yagenji Koi Farm, Niigata JAPAN
Mr. Sven Keller APKI CERTIFIED JUDGE No. 016/APKI-Juri/11-10
27
APRIL 2012
AC ARA
7
28
APRIL 2011 19.00 - 20.00 PRE JUDGE MEETING
08.00 - 09.00 PRE JUDGE MEETING 09.00 - 11.30
29
APRIL 2011 09.00 - 12.00 16.00 - FINISH
APKI EDISI 14
APRIL 2012
18.00 - FINISH AUCTIOn
KATA
HENDRO GUMULIA
SAMBUTAN
KETUA PANITIA 8th ALL INDONESIA YOUNG KOI SHOW 2012
T
erlebih dahulu kita panjatkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, sehingga karena karunianya juga penyelenggaraan 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 ini dapat terlaksana di Surabaya Supermall Convention Centre tanggal 27-29 April 2012.
Kegiatan show ini merupakan agenda tetap APKI dan merupakan penyelenggaraan yang kedelapan untuk kategori dibawah 65 cm. Penyelenggaraan ini dapat terlaksana karena dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak terutama rekan-rekan anggota APKI dan Klub Koi di seluruh Indonesia. Dukungan dan keterlibatan pemerintah dalam Koi Show kali ini sangat terasa dengan adanya Pameran Produk Non Konsumsi dari Kementerian Kelautan dan Perikanan yang bersamaan dengan penyelenggaraan Koi Show ini. Dengan Koi show ini diharapkan dapat menjadi ajang komunikasi bagi para pecinta koi dan penambah wawasan bagi masyarakat umum tentang beragam jenis Koi sehingga dapat menumbuhkan minat masyarakat untuk mencintai ikan Koi. Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan panitia yang bekerja dengan tanpa pamrih serta semua pihak yang telah ikut membantu dan mensukseskan penyelenggaraan 8th All Indonesia Young Koi Show 2012. Kami berharap semua terselenggara dengan baik, namun jika terdapat kekurangan kami mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya.
KATA
BUDI WIDJAJA
SAMBUTAN
KETUA
ASOSIASI PECINTA KOI INDONESIA INDONESIA NISHIKIGOI ASSOCIATION Terimalah Salam Sekuntum Bunga Teratai untuk kita semua. Nammo Shanghyang Adi Buddhaya Puji syukur pada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan karunianya sehingga kita dapat menyelenggarakan kegiatan tahunan 8th All Indonesia Young Koi Show ini.
kembali
Penyelenggaraan 8th All Indonesia Young Koi Show ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pecinta Koi Indonesia. Pada tahun ini Surabaya Koi Club (SKC) kembali mendapat kesempatan menjadi tuan rumah untuk kegiatan ini. APKI mengucapkan terima kasih kepada Surabaya Koi Club dan seluruh panitia yang telah bekerja keras mensukseskan 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 ini. Seperti motto APKI “Forever Friendship and Prosperity” yang mengandung idealisme bahwa dengan adanya hubungan yang didasarkan atas persahabatan abadi dapat menimbulkan persatuan yang erat antar insan perkoi-an di Indonesia sehingga diharapkan akan menghasilkan sinergi yang positif dan saling menguntungkan semua pihak, yang pada akhirnya dapat menciptakan suatu kemakmuran bagi masyarakat insan Koi pada khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya. Hubungan asosiasi dengan pemerintah akan terus ditingkatkan, dan diwujudkan dengan diadakannya Pameran Produk Non Konsumsi Kementerian Kelautan dan Perikanan bersamaan dengan penyelenggaraan Koi Show kali ini. Disamping itu dengan ditetapkannya Komisi Ikan Hias Indonesia diharapkan hubungan pemerintah dengan para “stakeholder” ikan hias, koi pada khususnya dapat berlangsung dengan lebih sinergis. Akhir kata, kami berharap seluruh masyarakat Indonesia untuk bersama-sama menyambut dan menikmati 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 ini.
Sabbe Satta Bhavanthu Sukittata Semoga semua makhluk hidup berbahagia
APKI EDISI 14
APRIL 2012
KATA Maman Hermawan
SAMBUTAN
DIREKTUR PENGEMBANGAN PRODUK NONKONSUMSI DITJEN P2HP KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
P
enguatan branding ikan hias khususnya koi lokal yang dihasilkan oleh para pembudidaya ikan Indonesia bertujuan untuk meningkatkan citra koi produksi Indonesia yang berkualitas dan berdaya saing tinggi terus menerus dilakukan pemerintah bersama stakeholders koi seperti Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI) melalui upaya-upaya mempromosikan koi Indonesia seperti yang dilaksanakan di event 8th All Indonesia Young Koi Show 2012. Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI) bersama Pemerintah Provinsi Jawa Timur bersama Pemerintah pusat dalam hal ini Direktorat Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam pembangunan perikanan melalui konsep minapolitan juga telah membantu masyarakat dalam mengembangkan koi sebagai basis komoditas minapolitan Blitar melalui pengembangan pemasaran koi terutama regulasi yang mampu membesarkan pembudidaya ikan koi Blitar seperti : akses permodalan, akses pasar dalam dan luar negeri, fasilitasi pameran dan promosi serta regulasi pembatasan ikan koi impor. Dalam rangka menjadikan ikan koi Indonesia memiliki keunggulan dan upaya daya saing yang kuat, pemerintah dan stakeholders terus mendorong agar mampu memproduksi ikan koi dengan kualitas kontes untuk ukuran semi jumbo, jumbo atau ikan koi ukuran besar, sehingga untuk kontes koi di Indonesia pada kelas ini mampu menyaingi dominasi ikan koi impor seperti Jepang, Singapura dan Malaysia. Untuk mendorong peningkatan nilai perdagangan ikan koi ini maka upaya-upaya penguatan branding seperti pada event 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 harus terus dilaksanakan, sehinga pengembangan koi nasional akan berjalan dengan cepat dan tepat sasaran lalu menjadikan komoditas koi nasional sebagai lokomotif pengembangan ikan hias nasional. Terima Kasih Jakarta 25 April 2012 Maman Hermawan
KATA Saut P. Hutagalung
SAMBUTAN DIREKTUR JENDERAL PENGOLAHAN DAN PEMASARAN HASIL PERIKANAN KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
8
th
All Indonesia Young Koi Show 2012 adalah event tahunan Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI) dan merupakan salah satu upaya strategis dalam promosi yang dilakukan oleh para stakeholders koi Indonesia khususnya para pembudidaya koi yang berasal dari klub-klub koi yang tergabung dalam Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI). Dengan melaksanakan promosi melalui kontes-kontes dan lomba-lomba baik lokal ataupun nasional akan dapat mempengaruhi harga jual koi serta dapat menggairahkan pasar koi nasional. Salah satu upaya untuk mempromosikan koi produk nasional yang berkualitas adalah melalui event 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 yang merupakan media promosi bagi para pembudidaya ikan koi yang diprakarsai oleh Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI) bersama asosiasi ikan koi dibawahnya serta Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan didukung oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam hal ini Direktorat Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan bersama Komisi Ikan Hias Indonesia (KIHI). Kegiatan ini diharapkan dapat membantu pemberdayaan masyarakat pembudidaya ikan koi, sehingga dapat terus meningkatkan kualitas ikan koi produk nasional serta diharapkan dapat menjadi salah satu implementasi untuk mendukung perluasan akses pemasaran komoditas ikan hias pasar domestik maupun internasional yang merupakan salah satu langkah – langkah dalam mendukung industrialisasi yang sedang diimplementasikan Kementerian Kelautan dan Perikanan. Melalui kompetisi koi nasional berkualitas yang diikuti peserta yang berasal dari berbagai daerah dapat memacu pertumbuhan sistem usaha koi yang mampu mengusung ikan koi menuju pasar Internasional. Pemerintah Pusat dalam hal ini Direktorat Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan bersama dengan Dinas Kelautan Perikanan Provinsi Jawa Timur dan Dinas Kelautan terus menerus membina pembudidaya dan pengusaha untuk mendorong pengembangan dan komoditas koi melalui pengembangan industri koi yang dapat dilakukan melalui tiga upaya yaitu : a) pengembangan pusat aran dan pengembangan koi, b) memfasilitasi penyelenggaraan pameran-pameran dan bursa penjualan ikan koi dan c) memfasilitasi para pengusaha koi berpromosi di pasar luar dan dalam negeri. Direktorat Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil APKI akan terus melakukan upaya-upaya menggairahkan bisnis koi nasional seperti kontes, pameran, bursa, perluasan akses pasar dan juga dapat mengedukasi masyarakat dalam mengembangkan koi secara benar dan baik berbasis industrialisasi, sehingga koi Indonesia dapat menjadi salah satu pilar ekonomi nasional. Terima Kasih Jakarta, 25 April 2012 Saut P. Hutagalung
APKI EDISI 14
APRIL 2012
KATA Dr. Ir. Slamet Soebjakto. M.Si.
SAMBUTAN
I
DIREKTUR JENDERAL PERIKANAN BUDIDAYA KEMENTRIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
kan koi sebagai salah satu ikan hias yang banyak diminati keindahan warnanya oleh para pencinta koi dan hobbies di Indonesia. Karena banyak diminati di Indonesia maka sudah banyak para pembudidaya ikan yang mengusahakan koi sebagai komoditas andalan usahanya seperti di beberapa provinsi telah dikembangkan Ikan Hias Koi dengan Sentra Produksi Koi di Jawa Timur, Jawa Barat, D.I Yogjakarta, DKI Jakarta, Sulawesi Selatan dan provinsi lainnya bahkan Direktur Jenderal Perikanan Budidaya dalam program Industrialisasi Ikan Hias Koi telah ditetapkan kawasan Minapolitan berbasis Perikanan Budidaya di Kabupaten Blitar, yang telah berhasil mengembangkan jenis ikan koi yang memiliki harga yang cukup baik seperti jenis asagi, hikari moyo, hikari muji, koromo, sanke, showa, king gin rin, kawari mono, bekko, kohaku, tanco, hikari utsuri, gosiki dan utsuri mono yang dapat mencapai harga ratusan ribu hingga ratusan juta rupiah per ekor. Besarnya potensi ikan koi sebagai komoditas unggulan perikanan di Indonesia, maka pemerintah bersama Asosiasi Pencinta Koi Indonesia (APKI), Klub-klub Koi dan seluruh stakeholders koi akan berupaya mendorong pengembangan ikan koi di Indonesia sebagai industri ikan hias baik nasional maupun internasional yang mampu menjadi tulang punggung perekonomian masyarakat. Salah satu upaya pengembangan koi adalah melalui event-event kontes seperti 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 yang dilaksanakan pada tanggal 27 – 29 April 2012 di Surabaya, Jawa Timur dan diprakarsai oleh APKI akan dapat menunjukkan kepada masyarakat luas di Indonesia bahwa ikan koi adalah suatu komoditas andalan Indonesia dalam sektor perikanan. Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya bekerjasama dengan APKI akan membantu penyediaan Induk Unggul melalui teknologi pemuliaan dan rekayasa genetik untuk menghasilkan induk unggul dan diharapkan menghasilkan komoditas koi yang trend dipasar. Saya yakin dan percaya suatu saat nanti ikan-ikan koi Indonesia akan mampu berbicara banyak di pasar internasional. Saya selaku Direktur Jenderal Perikanan Budidaya menyambut baik dan bangga serta memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas ide dan prakarsa dari APKI dan seluruh stakeholders koi yang telah membuat kegiatan ini dengan baik. Kegiatan-kegiatan semacam ini harus terus didorong dan dikembangkan karena sangat membantu para pembudidaya ikan dalam hal memasarkan produknya dan juga membantu para konsumen yang dalam hal ini adalah para pecinta koi dan para hobbies sendiri dalam memperoleh komoditas yang diinginkannya. Saya berharap agar para pecinta koi dan para hobbies koi lainnya baik yang tergabung dalam kelompok atau asosiasi ataupun lainnya untuk terus mengembangkan kegiatan yang mempromosikan komoditas ikan koi ini sebagai langkah awal dalam mengembangkan komoditas unggulan di Indonesia yang sangat membantu pemerintah dalam menggairahkan sektor kelautan dan perikanan melalui komoditas ikan koi. Terima Kasih Jakarta 29 April 2012 Dr. Ir. Slamet Soebjakto. M.Si.
KATA SAMBUTAN
Syarif C. Sutarjo
MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN R.I
I
ndonesia merupakan negara kepulauan yang kaya akan sumberdaya alam yang terbesar di seluruh kawasan nusantara. Sumberdaya yang dimiliki oleh Indonesia terdiri dari sumberdaya hayati dan non-hayati baik yang dapat diperbaharui (renewable resources) maupun sumberdaya alam yang tidak dapat diperbaharui (unrenewable resources). Salah satu sumberdaya hayati yang dapat diperbaharui adalah sumberdaya ikan baik yang ada di laut maupun di perairan darat, salah satu sumberdaya perikanan adalah ikan hias. Ikan koi sebagai salah satu ikan hias yang banyak diminati oleh para pecinta ikan hias di Indonesia karena keindahannya. Karena banyak diminati di Indonesia maka sudah banyak dibudidayakan sebagai komoditas andalan seperti di Propinsi Jawa Timur yaitu di Kabupaten Blitar yang telah berhasil mengembangkan jenis ikan koi yang memiliki harga yang cukup baik seperti jenis asagi, hikari moyo, hikari muji, koromo, sanke, showa, king gin rin, kawari mono, bekko, kohaku, tanco, hikari utsuri, gosiki dan utsuri mono yang dapat mencapai harga ratusan ribu hingga jutaan rupiah per ekor. Kegiatan Kontes 8th All Indonesia Young Koi Show 2012 dapat menunjukkan kepada masyarakat luas di Indonesia bahkan dunia bahwa ikan koi adalah suatu komoditas andalan Indonesia dalam sektor perikanan dan kelautan, walaupun ikan ini merupakan domestikasi dari Jepang. Dengan sentuhan ilmu pengetahuan dan teknologi yang baik dalam hal menghasilkan komoditas koi yang trend dipasar maka saya yakin dan percaya suatu saat nanti ikan-ikan koi Indonesia akan mampu berbicara banyak di pasar Internasional. Kegiatan ini juga diikuti oleh pameran produk nonkonsumsi yang terdapat di wilayah Propinsi Jawa Timur, sehingga kegiatan dapat dilaksanakan lebih meriah dan lebih menarik bagi pengunjung. Saya sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menyambut baik dan bangga serta memberikan penghargaan yang setingghi-tingginya atas ide dan prakarsa dari Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI) bersama Surabaya Koi Club serta Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang telah membuat kegiatan ini dengan baik. Kegiatan-kegiatan semacam ini harus terus dikembangkan karena sangat membantu para pembudidaya ikan dalam hal memasarkan produknya dan juga membantu para konsumen yang dalam hal ini adalah para pecinta koi dalam memperoleh ikan-ikan berkualitas yang diinginkannya. Sekali lagi saya sangat bangga dan menghargai upaya keras dari para pelaksana kegiatan ini yang mampu menyelenggarakan kegiatan ini dengan baik dan sangat membantu pemerintah dalam menggairahkan sektor kelutan dan perikanan khususnya ikan koi. Terima Kasih, Jakarta, 25 April 2012 Syarif C. Sutarjo
APKI EDISI 14
APRIL 2012
Petunjuk ARAH
Dari
Bandara Juanda Petunjuk arah mengemudi ke Surabaya Supermall Convention Centre (SSCC) Pakuwon Indah Super Mal Melalui Jalan Tol Waru - Bandara Juanda Rute yang disarankan 33,2 km, 40 mnt
RUTE
MOBIL
1 Dari Bandara Juanda Ke arah utara 70 m 2 Ambil 1 kiri 600 m 3 Ambil 1 kanan 110 m 4 Ambil belokan kiri 1 ke arah Jln Semampir 500 m 5 Belok sedikit ke kanan menuju Jln Semampir 300 m 6 Ambil 2 kanan menuju Jalan Kyai Husein 200 m 7 Ambil 1 kanan menuju Jalan Bandara Udara Djuanda 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17
800 m
Belok kiri menuju Jalan Tol Waru - Bandara Juanda - Jalan tol 13,9 km Terus ke Jalan Raya Bungurasih 1,1 km Ambil jalan ke Jalan Tol Surabaya - Gempol - Jalan tol 650 m Tetap di kanan di jalan bercabang, lalu bergabung ke Jalan Tol Surabaya - Gempol - Jalan tol 7,9 km Ambil jalan keluar 10 untuk bergabung ke Jalan Tol Surabaya - Gempol - Jalan tol 1,2 km Di bundaran, ambil jalan keluar ke-1 menuju Jalan Mayor Jenderal HR Mohammad Terus ke Jalan Mayor Jenderal HR Muhammad 1,7 km Belok kiri menuju Jalan Bukit Darmo Boulevard 1,0 km Belok kanan untuk tetap di Jalan Bukit Darmo Boulevard 26 m Belok sedikit ke kiri menuju Jalan Raya Pradah 260 m
18 19 20 21 22
Ambil 1 kiri menuju Jalan Raya Lontar 550 m Ambil 2 kiri menuju Jalan Pakuwon Indah Lontar Barat 150 m Jalan Pakuwon Indah Lontar Barat belok sedikit ke kiri dan menjadi Jalan Pakuwon Indah Lontar Timur 350 m Belok tajam ke kiri 500 m Belok kiri Tujuan ada di sebelah kiri. 700 m
33,2 km, 40 mnt
SURABAYA SUPERMALL CONVENTION CENTRE Jl. Puncak Indah Lontar No. 2 Surabaya
APKI EDISI 14
SURABAYA SUPERMAL CONVENTION CENTRE SUPERMAL PAKUWON INDAH
APRIL 2012
PE TU NJ U K ARAH
ke SSCC
15
ATURAN PENJURIAN
APKI 8th ALL INDONESIA YOUNG KOI SHOW 2012 ATURAN PENJURIAN UNTUKAPKI 8th alL INDONESIA KOI SHOW 2012 ATURANPENJURIANAPKI8thalLINDONESIA KOI SHOW 2012 ATURAN PENJURIANAPKI 8th alL INDONESIAKOI SHOW 2012
BAGIAN 1 Aturan Penjurian untuk 8th ALL INDONESIA YOUNG KOI SHOW 2012
Aturan #1
Ukuran dan Kategori
(1) Ukuran Ada 11 kelas ukuran dengan pembagian sebagai berikut : (1) up to 15 cm (2) 16 – 20 cm (3) 21 – 25 cm (4) 26 – 30 cm (5) 31 – 35 cm (6) 36 – 40 cm (7) 41 – 45 cm (8) 46 – 50 cm (9) 51 – 55 cm (10) 56 – 60 cm (11) 61 – 65 cm (2) Kategori / Jenis Ada 17 kelas jenis dengan pembagian sebagai berikut : (1) KOHAKU (2) TAISHO SANSHOKU (3) SHOWA SANSHOKU (4) SHIRO UTSURI (5) HI KI UTSURIMONO (6) BEKKO (7) SHUSUI (8) ASAGI (9) KOROMO (10) GOSHIKI (11) KINGINRIN A (Kohaku, Sanke, Showa, Shiro) (12) KINGINRIN B (di luar kategori A) (13) HIKARI MUJIMONO (14) HIKARI MOYOMONO (15) KAWARIMONO (16) TANCHO (17) DOITSU
APKI EDISI 14
APRIL 2012
Aturan #2 Kartu Identitas Lomba Kartu Lomba hanya mencantumkan foto Ikan Koi, ukuran dan Jenis, tidak boleh mencantumkan nama pemilik ikan.
Aturan # 3
Aturan Dasar Penjurian Setiap Juri harus membuat keputusan Juara berdasarkan Bentuk Tubuh, Kualitas Warna, Pola, dan keseluruhan penampilan ikan koi.
ATURAN #4
Pembagian Grup Penjurian Juri dibagi dalam 2 - 4 grup untuk menentukan Juara dalam semua kategori dan ukuran tetapi bersama-sama untuk penentuan Grand Champion, Melati Grand Champion dan Runner Up Grand Champion
ATURAN PENJURIAN
17
ATURAN PENJURIAN
ATURAN #5
Pemilihan GRAND CHAMPION dan RUNNER UP GRAND CHAMPION Dipilih dari Best In Size (sementara) Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 56-60 cm dan 61-65 cm(2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 56-60 cm dan 61-65 cm (8 ekor Ikan). Jika yang terpilih Grand Champion adalah ukuran 56-60 cm maka Juara 1 ukuran 56-60 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, serta Best In Size (sementara) ukuran 61-65 cm dipilih menjadi Runner Up Grand Champion. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Grand Champion adalah ukuran 61 - 65 cm maka Juara 1 ukuran 61-65cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, serta Best In Size (sementara) ukuran 56-60 cm dipilih menjadi Runner Up Grand Champion. Jika yang terpilih Runner Up Grand Champion adalah ukuran 56-60 cm maka Juara 1 ukuran 56-60 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 atau 3 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 56-60 cm. Sementara Best In Size A (sementara) ukuran 61-65 cm dipilih menjadi Best in Size 61-65 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Runner Up Grand Champion adalah ukuran 61-65 cm maka Juara 1 ukuran 6165 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 atau 3 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 61-65 cm. Sementara Best In Size A (sementara) ukuran 56-60 cm dipilih menjadi Best in Size 56-60 cm.
Grand Champion terpilih juga sebagai Best in Variety. RUNNER UP GRAND CHAMPION terpilih juga sebagai Best in Variety jika berbeda jenis dengan Grand Champion
ATURAN #6
Pemilihan MELATI GRAND CHAMPION Dipilih dari Melati Prize (sementara) Kategori Non Gosanke ukuran 56-60 cm dan 61-65 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Non Gosanke ukuran 56-60 cm dan 61-65 cm (26 ekor Ikan). Jika yang terpilih Melati Grand Champion adalah ukuran 56-60 cm maka Juara 1 ukuran 56-60 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 56-60 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 61-65 cm dipilih menjadi Melati Prize 61-65 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Melati Grand Champion adalah ukuran 61-65 cm maka Juara 1 ukuran 61-65 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 61-65 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 56-60 cm dipilih menjadi Melati Prize 56-60 cm.
ATURAN #7
Pemilihan Juara dan Best In Size, Melati Prize dan Champion
Setiap Jenis dan Ukuran dipilih Juara 1, 2, 3, 4 dan 5 Juara 1 pada setiap ukuran dan Kategori
A dan B dipilih Champion dengan urutan sebagai berikut :
A. Mini Champion
Dipilih dari Best In Size (sementara) Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran Up to 15 cm yang dipilih dari Juara 1 Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran Up to 15 cm (4 ekor Ikan). Juara 1 jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size Up to 15 cm. MELATI Mini Champion Dipilih dari Melati Prize (Sementara) Kategori Non Gosanke ukuran Up to 15 cm yang dipilih dari Juara 1 Kategori Non Gosanke ukuran Up to 15 cm (13 ekor Ikan). Juara 1 jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize Up to 15 cm.
B. Baby Champion
Dipilih dari Best In Size (sementara) Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 16-20 cm dan 21-25 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 16-20 cm dan 21-25 cm (8 ekor Ikan). Jika yang terpilih Baby Champion adalah ukuran 16-20 cm maka Juara 1 ukuran 16-20 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 16-20 cm. Sementara Best In
APKI EDISI 14
APRIL 2012
Size (sementara) ukuran 21-25 cm dipilih menjadi Best in Size 21-25 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Baby Champion adalah ukuran 21-25 cm maka Juara 1 ukuran 21-25 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 21-25 cm. Sementara Best In Size (sementara) ukuran 16-20 cm dipilih menjadi Best in Size 16-20 cm.
MELATI Baby Champion
Dipilih dari Melati Prize (sementara) Kategori Non Gosanke ukuran 1620 cm dan 21-25 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Non Gosanke ukuran 16-20 cm dan 21-25 cm (26 ekor Ikan). Jika yang terpilih Melati Baby Champion adalah ukuran 16-20 cm maka Juara 1 ukuran 16-20 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 16-20 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 2125 cm dipilih menjadi Melati Prize 21-25 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Melati Baby Champion adalah ukuran 21-25 cm maka Juara 1 ukuran 21-25 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 21-25 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 16-20 cm dipilih menjadi Melati Prize 16-20 cm.
ATURAN PENJURIAN
19
ATURAN PENJURIAN
“
JUNIOR CHAMPION, MELATI JUNIOR CHAMPION, YOUNG CHAMPION
“
C. JUNIOR Champion
Dipilih dari Best In Size (sementara) Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 26-30 cm dan 31-35 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 26-30 cm dan 31-35 cm (8 ekor Ikan). Jika yang terpilih Junior Champion adalah ukuran 26-30 cm maka Juara 1 ukuran 26-30 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 26-30 cm. Sementara Best In Size (sementara) ukuran 31-35 cm dipilih menjadi Best in Size 31-35 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Junior Champion adalah ukuran 31-35 cm maka Juara 1 ukuran 31-35 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 31-35 cm. Sementara Best In Size (sementara) ukuran 26-30 cm dipilih menjadi Best in Size 26-30 cm.
MELATI Junior Champion
Dipilih dari Melati Prize (sementara) Kategori Non Gosanke ukuran 2630 cm dan 31-35 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Non Gosanke ukuran 26-30 cm dan 31-35 cm (26 ekor Ikan). Jika yang terpilih Melati Junior Champion adalah ukuran 26-30 cm maka Juara 1 ukuran 26-30 cm,
jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 26-30 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 3135 cm dipilih menjadi Melati Prize 31-35 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Melati Junior Champion adalah ukuran 31-35 cm maka Juara 1 ukuran 31-35 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 31-35 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 26-30 cm dipilih menjadi Melati Prize 26-30 cm.
D. Young Champion
Dipilih dari Best In Size (sementara) Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 36-40 cm dan 41-45 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kate-gori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 36-40 cm dan 41-45 cm (8 ekor Ikan). Jika yang terpilih Young Champion adalah ukuran 36-40 cm maka Juara 1 ukuran 36-40 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 36-40 cm. Sementara Best In Size A (sementara) ukuran 41-45 cm dipilih menjadi Best in Size 41-45 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Young Champion adalah ukuran 41-45 cm maka Juara 1 ukuran 41-45 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 41-45 cm. Sementara Best In Size (sementara) ukuran 36-40 cm dipilih menjadi Best in Size 36-40 cm.
MELATI Young Champion
Dipilih dari Melati Prize (sementara) Kategori Non Gosanke ukuran 3640 cm dan 41-45 cm(2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Non Gosanke ukuran 36-40 cm dan 41-45 cm (26 ekor Ikan). Jika yang terpilih Melati Young Champion adalah ukuran 36-40 cm maka Juara 1 ukuran 36-40 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 36-40 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 4145 cm dipilih menjadi Melati Prize 41-45 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Melati Young Champion adalah ukuran 41-45 cm maka Juara 1 ukuran 41-45 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 41-45 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 36-40 cm dipilih menjadi Melati Prize 36-40 cm.
E. Adult Champion
Dipilih dari Best In Size (sementara) Kategori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 46-50 cm dan 51-55 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kate-gori Gosanke dan Shiro Utsuri ukuran 46-50 cm dan 51-55 cm (8 ekor Ikan). Jika yang terpilih Adult Champion adalah ukuran 46-50 cm maka Juara 1 ukuran 46-50 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 46-50 cm. Sementara Best In Size A
APKI EDISI 14
APRIL 2012
(sementara) ukuran 51-55 cm dipilih menjadi Best in Size 51-55 cm.
ATURAN PENJURIAN
21 Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Adult Champion adalah ukuran 51-55 cm maka Juara 1 ukuran 51-55 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Best In Size 51-55 cm. Sementara Best In Size (sementara) ukuran 46-50 cm dipilih menjadi Best in Size 46-50 cm.
Melati Adult Champion
Dipilih dari Melati Prize (sementara) Kategori Non Gosanke ukuran 4650 cm dan 51-55 cm (2 ekor ikan) yang dipilih dari Juara 1 Kategori Non Gosanke ukuran 46-50 cm dan 51-55 cm (26 ekor Ikan). Jika yang terpilih Melati Adult Champion adalah ukuran 46-50 cm maka Juara 1 ukuran 46-50 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 46-50 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 51-55 cm dipilih menjadi Melati Prize 51-55 cm. Demikian juga sebaliknya jika yang terpilih Melati Adult Champion adalah ukuran 51-55 cm maka Juara 1 ukuran 51-55 cm, jenis yang tidak terpilih dan juara 2 jenis yang terpilih, dipilih menjadi Melati Prize 51-55 cm. Sementara Melati Prize (sementara) ukuran 46-50 cm dipilih menjadi Melati Prize 46-50 cm.
MELATI YOUNG CHAMPION, ADULT CHAMPION, MELATI ADULT CHAMPION.
ATURAN PENJURIAN
Aturan #8
Pemilihan Best in Variety dan Male Champion
Setelah Penjurian Juara selesai, ditentukan Best in Variety dari 17 Jenis yang ada (kecuali jenis GRAND CHAMPION, MELATI GRAND CHAMPION, dan Runner Up Grand Champion terpilih). Male Champion dipilih jenis Gosanke dan Shiro Utsuri Male ukuran 56-65 cm. Melati Male Champion dipilih dari Ikan Non Gosanke Male ukuran 56-65 cm.
Aturan #9
Juara Rangkap dan Sistem Naik
Setiap ikan Juara tidak dapat memperoleh lebih dari satu gelar Juara jadi ikan Juara naik kelas jika ikan Juara di atasnya sudah memperoleh Champion, Best In Size dan Best Varieties. Untuk Juara 1, 2 dan 3, Best In Size dan Best Variety dan Champion mendapatkan Sertifikat dan Piala.
Aturan #10
Pengecekan Ukuran Ikan
Ikan Lomba harus ditempatkan sesuai dengan kategori dan ukuran yang ditentukan sesuai dengan bak ukur Panitia. Jika pada saat lomba Juri meragukan ukuran ikan dan setelah diukur ulang ternyata terdapat kesalahan ukuran, maka ikan tersebut akan di diskualifikasi. Wewenang pengukuran ulang ada di Sie Lomba tanpa pemberitahuan kepada pemilik ikan.
Catatan : Pengukuran dari ujung kepala sampai ekor bagian atas. Karena belum adanya standar ukuran yang pasti maka toleransi kesalahan ukuran sampai dengan 0,5 cm (5mm).
Aturan #11 Lain - Lain
Hanya Juri dan Interpreter, Sie Juri/Lomba, Ketua dan Wakil Ketua Panitia, Handling dan Tim Sekretariat yang diijinkan berada di Arena Lomba. Sie Lomba / Juri harus mencatat semua keputusan Juri pada form yang disediakan. Hasil Penjurian harus ditanda-tangani oleh Juri dan Koordinator Lomba.
BAGIAN 2 PETUNJUK PELAKSANAAN PENJURIAN
PETUNJUK #1
Pemilihan Ketua Juri (Head Judge)
Pemilihan Ketua Juri akan dilaksanakan dengan pemilihan atau dengan persetujuan di antara para anggota Juri. Tugas Ketua Juri a. Ketua Juri bertanggung untuk mengatur anggota Juri dan menjaga kelancaran dan keadilan penjurian. Keputusan akhir akan dibuat dengan mufakat atau pemungutan suara dari Dewan Juri. b. Jika sebuah keputusan dibuat dengan pengambilan suara, Ketua Juri harus ikut dalam pengambilan suara. Suara Ketua Juri mempunyai nilai 1,5 suara. c. Jika ada ada panitia lain selain juri yang membuat masalah, Ketua Juri harus memecahkannya sesegera mungkin.
PETUNJUK PELAKSANAAN PENJURIAN
3. Penjurian Umum
Untuk setiap juara pada kelompok umum, ada lebih beberapa kandidat dinominasikan sebagai pemenang yang biasa dipilih secara mufakat. Jika para Juri tidak mencapai persetujuan, maka harus dilakukan pengambilan suara. Pemilihan Juara 1, Juara 2, Juara 3 dari nominasi pemenang yang bisa dipilih secara mufakat. Jika para Juri tidak mencapai persetujuan, maka harus dilakukan pengambilan suara. Para Juri akan mengikuti jumlah juara yang diinstruksikan dari setiap kelompok jenis dan ukuran.
4. Pemilihan Best In Size
(11 ekor) Ikan terbaik akan dipilih dari Juara Pertama dari setiap kelompok ukuran, juara kedua atau ketiga untuk jenis Grand Champion terpilih ,kategori Gosanke dan Shiro Utsuri
5. Pemilihan Melati Prize
Prosedur Penjurian
Penanggung jawab keseluruhan proses pejurian adalah Koordinator Sie Lomba
(11 ekor) Ikan terbaik akan dipilih dari Juara Pertama dari setiap kelompok ukuran, juara kedua atau ketiga untuk jenis Melati Grand Champion terpilih, kategori Non Gosanke.
1. Urutan Penjurian
6. Penggunaan Kartu Merah
PETUNJUK #2
Penjurian Umum (Juara 1,2,3 dan Best In Size serta Champion) Seleksi Grand Champion dan Runner Up Grand Champion Pemilihan Best in Variety
2. Pemilihan Grand Champion
Pemilihan Grand Champion sesuai dengan Aturan #5 dan #6
APKI EDISI 14
APRIL 2012
Pada Aturan #10, Koi dengan ukuran yang salah akan di diskualifikasi dan di Identifikasi dengan Stiker Merah sebagai tanda diskualifikasi.
“
ATURAN PENJURIAN
“
23
ATURAN PENJURIAN
PETUNJUK #3
“
Seksi Lomba / Juri dan Juri Trainee
Seksi Lomba / Juri dan Juri Trainee
Untuk menjaga keadilan dan otoritas proses penjurian, jumlah anggota Sie Lomba dan Juri yang mengikuti proses penjurian sesuai dengan kepanitiaan ditambah dengan Ketua dan Wakil Ketua. Tugas Anggota Sie Lomba dan Juri adalah mengamati penjurian dan menjaga keadilan proses penjurian. a. Sie Lomba akan menghadiri pertemuan Juri dan mengamati proses penilaian jika/ketika diminta. b. Jika seorang anggota Sie Lomba melihat aksi juri yang patut dipertanyakan, mereka harus melaporkan pada Ketua Juri. Ketua Juri harus memecahkan masalah ini. c. Anggota Sie Lomba harus mengingat kapan penjurian harus dilakukan dan menjaga ketepatan waktu. Juri Trainee dipilih dan ditunjuk oleh APKI.
PETUNJUK #4
Lain-lain Koordinator Lomba dan Juri harus menyampaikan hasil penuh penjurian untuk semua bagian kepada kesekretariatan setelah penjurian selesai dan ditandatangani Ketua Juri. Semua panitia dan handling yang terlibat pada proses penjurian di bawah koordinasi Sie Lomba dan Juri.***
“
PERATURAN & TATA TERTIB
SHOW
• Setiap ikan yang didaftarkan harus disertai 1 (satu) lembar fotonya yang berwarna ukuran 3 R diambil dari atas, dengan posisi menghadap ke muka ikan dengan menuliskan • “namapeserta-namahandling-kota peserta-jenis-ukuran” di belakang foto. Atau jika tidak dicetak dapat melampirkan data digital dengan format nama file : “namapeserta-namahandling-kota peserta-jenis-ukuran”. • Peserta dapat mengirimkan data digital tersebut lewat email ke digitalfishentry@gmail.com mulai tanggal 25 - 27 April 2012 • Pendaftaran ikan, baik yang Regular maupun One Day Entry, hanya dilakukan pada hari Jum’at 27 April 2012, pukul 08.00 WIB - 21.00 WIB. • Pendaftaran melalui email hanya diterima sampai dengan tanggal 27 April 2012, pukul 22.00 WIB. Email setelah jam tersebut tidak dapat diterima. • Ikan yang akan mengikuti lomba (show) Regular, diterima panitia (fish entry) pada hari Jumat tanggal 27 April 2012 dari pukul 07.00 WIB sampai dengan pukul 21.00 WIB. • Peserta One Day Entry (khusus kota Surabaya dan sekitarnya) diterima paling lambat hari Sabtu • 28 April 2012 pukul 08.00 WIB. Panitia berhak menolak Ikan yang masuk di luar waktu yang telah ditentukan. • Peserta One Day Entry dikenakan tambahan biaya 10 % dari total biaya pendaftaran. • Peserta yang akan mengikuti Keeping Award (ikan minimal sudah 1 tahun dirawat di Indonesia), wajib melampirkan foto riwayat ikan, serta memberi tanda khusus pada belakang foto ikan atau nama file. • Ikan yang akan dilombakan harus dikarantina dan dipuasakan sekurang-kurangnya 7 (tujuh) hari sebelum diserahkan kepada panitia show. • Peserta harus mengukur secara tepat ikannya. Panitia berhak mengukur ulang ikan-ikan yang ukurannya diragukan. Keputusan panitia tentang ukuran mutlak. • Tanda tangan panitia dalam kartu pendaftaran hanya pengesahan pendaftaran bukan sebagai pengesahan ukuran. • Bagi peserta dengan ukuran ikan diatas 55 cm harus membawa bak penjurian sendiri. • Peserta wajib menyediakan peralatan sendiri seperti : serokan, dan peralatan handling lainnya. • Panitia berhak mendiskualifi kasi Ikan yang dinilai tidak layak mengikuti lomba (show); misalnya : cacat, tidak sehat atau berkutu, dan uang pendaftaran tidak dikembalikan. • Semua ikan harus dibuka dari kantong plastik dan dimasukkan kedalam bak yang tersedia, kecuali untuk peserta One Day Entry. • Keputusan Juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. • Panitia akan selalu berupaya untuk menjaga kesehatan dan keselamatan ikan, namun demikian segala resiko yang terjadi pada ikan selama lomba berlangsung menjadi tanggung jawab pemilik ikan atau peserta yang bersangkutan. • Pengambilan ikan hanya dapat dilakukan pada hari Minggu, tanggal 29 April 2012, pukul 17.00 WIB sampai selesai, untuk peserta Reguler dan hari Sabtu 28 April 2012 setelah penjurian selesai untuk peserta One Day Entry kecuali jika menjadi Champion, pengambilan ikan seperti peserta Reguler. • Untuk menanggapi protes dari peserta, dikenakan uang administrasi sebesar Rp.1.000.000,- dan hanya dapat dilakukan jika sudah mendaftarkan protes ke Sekretariat.
APKI EDISI 14
APRIL 2012
TATA TERTIB SHOW
25
PROFIL
“
HANYA KARENA SENANG MELIHAT
“
HENDRO GUMULIA NAMA HENDRO GUMULIA ISTRI Sri Hayuni Basri ANAK Caroline Vita Gumulia ANAK Hans J Gumulia ANAK Nicholas Valentino Gumulia
PROFI L
27
H
anya karena alasan sangat sederhana yaitu “Senang Melihat� pria kelahiran tahun 1959, memulai hobinya memelihara ikan Koi beberapa
tahun silam.
Saat ini Hendro Gumulia, nama lengkap pria ini tinggal di Royal Residence C-02 No. 15 Surabaya. Di kediamannya ini terdapat beberapa kolam tempat beberapa Champion dipelihara. Di salah satu kolamnya, dengan kedalaman 2 meter dan populasi hanya 15 ekor, disitu terdapat salah satu Kohaku kebanggaannya dengan ukuran 85 cm yang menjadi Grand CHampion 12th All Blitar Koi SHow 2012 yang lalu. Suami dari Sri Hayuni Basri dan ayah dari Caroline Vita Gumulia, Hans J Gumulia dan Nicholas Valentino Gumulia, mengungkapkan bahwa sejak memelihara Koi dan bergabung dengan Surabaya Koi Club (saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua), dia merasa banyak teman sehingga bisa bertukar informasi tentang hobi ikan koi. Di kemudian hari karena Ikan Koinya sering menjadi juara pada beberapa
APKI EDISI 14
APRIL 2012
kontes koi mendorong keinginannya untuk memulai membudidayakannya dengan beberapa rekan di Surabaya Koi Club. Ada rasa duka juga jika melihat ikan koi kesayangannya sakit apalagi mati, sehingga dia berusaha untuk selalu membuat ikan koi kesayangannya dalam kondisi prima dengan pemberian pakan yang bagus serta kondisi kolam yang sempurna. Seperti halnya kehidupan ikan Koi yang bisa bergabung dalam satu kolam dengan damai, demikian juga dia berharap kepada komunitas perkoian di Indonesia agar bisa lebih sejuk , damai, dan tanpa pertikaian.***
29
APKI EDISI 14
APRIL 2012
31
APKI EDISI 14
APRIL 2012
33
APKI EDISI 14
APRIL 2012
35
APKI EDISI 14
APRIL 2012
37
APKI EDISI 14
APRIL 2012
39
APKI EDISI 14
APRIL 2012
41
APKI EDISI 14
APRIL 2012
43
APKI EDISI 14
APRIL 2012
APKI DATA ANGGOTA
ANGGOTA BIASA
Sukabumi Bersatu Koi Club 0005-0101-0111   Sekretariat : Jl. Cibaraja Slaawi RT 07 RW 03 Desa Selajambe - Kec Cisaat Sukabumi
APKI INDONESIA NISHIKIGOI ASSOCIATION MEMBER DATA
ANGGOTA BIASA
Kediri Koi Club
0023-0101-0811 Sekretariat : Jl. Medang Kamulan, Perumahan Persada Asri G12, Balowerti Kediri, Telp. 085 856 288 199 081 556 437 661 APKI EDISI 14
APRIL 2012
Tangerang Koi Club 0025-0101-0212 Sekretariat : Komp. Medang Lestari Blok C7B No.8, Gading Serpong, Tangerang Kontak : Harry Nugroho
Bekasi Koi Club
0026-0101-0412 Sekretariat : Jl.Dahlia Raya Blok AK 22 Komplek Kemang Pratama II Bekasi Kontak: Endro Telp. 085724861818
DATA ANGGOTA APKI
45
DATA ANGGOTA APKI I. KATEGORI IMPORTIR/ EXPORTIR 1. Jakarta Koi Center / Sugiarto Budiono (0001-0201-0111), Jl. Sunter Permai Jaya II A2/15A, Jakarta Telp.021-6450481, 0818787668. www.jakartakoicentre.com. 2. Nirwana Koi Center / Eric Yonathan (0002-0201-0111), Taman Tekno Sektor XI Blok C No.9, Bumi Serpong Damai - Tangerang Telp.021-7563636,7563538,6009082, 0816709250. email: nirwanakoi@yahoo.com 3. Samurai Koi Center / Kiki Sutarki (0003-0201-0111), Taman Mutiara D IV no. 24 Cibabat Cimahi, Bandung, Telp.022-6653360, 0811213180. www.samuraikoi.com 4. Fei Koi Center / Soegianto (0004-0201-0111), Perum Taman Modern Cakung, Jl.Cempaka I/37 Jakarta, Telp.021-46836307, 0811151696. e-mail : info@feikoicentre.com, www. feikoicentre.com 5. Koi Castle / Jani Lauw (0014-0201-0111), Puri Indah K10 No.3 Jl. Puri Kembang Barat, Jakarta Barat Telp. 0815.14141414. email: jal@cbn.net.id 6. Stars Koi / Ayi Wiratman (0005-0201-0611), Jl. Dago Asri II H 25 (Ir.H.Juanda/Dago), Bandung, Telp. ( 022 ) 2530932, ( 022 ) 702 00 901, 0811-215148. email: starskoi@gmail. com , www.stars-koi.com 7. Bursakoiku / Joni Wahidin (0006-0201-0611), Surabaya, HP.081703133777, email : admin@bursakoiku.com, website: www.bursakoiku.com, 26182FED (BB PIN), bursakoiku (FB) 8. Spectrum Koi/ Decky Muljono (0007-0201-0611) - Villa Serpong B2 no 3 Serpong Utara, Tangerang Selatan, Telp. 021-5382535, HP. 081210252025. email : deckyong@ymail.com II. KATEGORI DEALER 1. Dodo Koi / Reynaldo Vidella (0001-0202-0111), Jl. Kresna B4 no.1, Duren Sawi, Jakarta Timur. Telp.021-8611249, HP. 0816 639149, e-mail : rvidella@hotmail.com , website : http://dodokoi.com/ 2. Imperial Koi / David Oktavianus Susanto (0003-0202-0111), Jl. Kedoya Raya no. 5, Jakarta Barat Telp. 021-5811899, Fax.021-5817399. HP. 081316006666, e-mail : susantodoc@ gmail.com 3. Shogun Koi Centre / Hoo Leonardo Hendryanto (0005-0202-0111), Jl. Raden Saleh No 5/27, Karangmulya, Ciledug - Tangerang, Telp. 021-5856286,7307371,7307506 HP. 0816 1164686 e-mail : berasabc@dnet.net.id 4. Mawar 21 Koi Center / Danny H Lianto (0006-0202-0111), Jl. Kerto Menanggal 5/3 -Surabaya. Telp.031-8479988, 8499988, 0812-3038909. 5. Golden Koi Center / Winarso T (0007-0202-0111), Jl. H. Syahdan 78 (Kemanggisan Raya) Jakarta Barat,Telp.021-7691293,75817706, 75817707, 0816835517. www.goldenkoi. biz 6. Fish Paradise / Budi Widjaja, (0008-0202-0111), Jl. Kartini Raya 56 F/2, Jakarta Pusat 10750, Telp.021-6269447, 0816990868, e-mail : fishparadise@cbn.net.id 7. Oriental Koi/ David Jauwan (0009-0202-0111), Duta Harapan Indah G-8, Jakarta, Telp.021-6605435, 08129151188, e-mail: oriental_koi@hotmail.com. 8. Tamara Koi Centre / Rudy Tamara (0010-0202-0111), Jl. Permata Merah C 29, Semarang. Telp.024 -3510853, 0816662498. 9. Della Koi Centre / Lukas Sidharta, (0011-0202-0111), “Kampung Hijau”, Sentra Tanaman Hias, Bonsay & Koi, Blok A/2 VILLA MUTIARA, Cikarang - Bekasi. Telp. 0812 10197889, 021-70782203 10. Koi Collection / Sven Keller (0012-0202-0111), Komplek Departemen Perdagangan Jl. Niaga V/B-16 Ciledug, Tangerang, Telp.021-7333534, 5847313, 08176400138. Fax.021-73449461. e-mail: svenkeller3@aol.com , website:koi-collection.com 11. Koi Palace Indonesia / Lim Johan (0013-0202-0111), Jl. Makaliwe Raya No. 40B, Jakarta Barat 11440, Telp. 0818914858, e-mail : admin@koipalace.net , website: www.koipalace.net
12. Yani Koi / Yani Sonata (0014-0202-0111), Raya Darmo Permai III, Pertokoan Plaza SEG 8 Blok A No.843- Surabaya, Telp.031-7344441, H P.081331238888 13. Nirwana Koi Surabaya / Ilham Lim (0015-0202-0111), Jl. Nginden Intan Raya 28 Surabaya. Telp. 031-5944294, HP.08123510228. 14. PalmHillpark Nishikigoi Centre / Isman Tjahyono (0016-0202-0111), Palmhill Estate Kav.8 /1 Jl. Papandayan Semarang. Telp. 0811 9277777
15. GO Koi / Dharmarata Tuankun (Achun Go) (0017-0202-1011), Jl. Widosari Raya No. 6 (SMP 3Kampung Kali) Semarang 50135. Telp.0817355555, e-mail: Gosmg@yahoo.com , website: www.go-koi.com 16. Platinum Aquatic / Effendi, (0018-0202-1211), Jakarta 17. Angkasa Aquarium / Alexander S. Angkasa, (0019-0202-0112), Ruko Grenvile Blok A No.42-43 - Jakarta, Telp. 021- 5600744, 021-5672778, Fax. 021-56965048, HP. 0813 81640083. website : www.angkasaaquarium.com 18. Naruto Koi / Gunawan, (0020-0202-0212), Tempat Promosi Hasil Perikanan (TPHP), Jalan Sumenep Menteng Jakarta Pusat 10310, Telp. 021-31923891, Fax. 021-31923891, HP. 081511886039, email : narutokoi@ymail.com
III. KATEGORI PETERNAK / BREEDER 1. Galaxy Koi Farm / Sugiharto Purnomo (0001-0203-0111), Jl. Sultan Hasannudin 11-Tulungagung - Jawa Timur, Telp. 0355-333555, 0355-7700888. Fax. 0355-333666. HP. 0812 3542354, e-mail : galaxykoi@telkom.net 2. Agus Koi Farm / Agus Riyanto (0002-0203-0111), Penataran RT 01 / RW 02 Nglegok Blitar - Jawa Timur, Telp. 0342-562809, HP. 0812-3397649. 3. Angkasa Aquarium / Alexander S. Angkasa, (0003-0203-0111), Ruko Grenvil Blok A No.42-43 - Jakarta, Telp. 021- 5672121, 021-5672778, Fax. 021-56965048, HP. 0813 81640083. 4. Top Koi Farm / Ong Kuswandy, (0004-0203-0111), Kupang Indah 18 No.7, Surabaya, Telp. 031-7311521, 031-70886556, 0811 326556. Fax. 031-7329130. 5. Cemara Koi Farm / Faiz Wahyu, (0005-0203-0111), Jln Serayu No. 38 Kelurahan Bendo, Kec. Kepanjen Kidul Kotamadya Blitar. Telp.0342-812174, 0813-33197373 6. Genkoi Farm / Harry Nugroho, (0006-0203-0111), Komplek Puspiptek Blok IV K 10 Muncul Serpong - Tangerang, Telp. 021-98006515, e-mail : genkoi@yahoo.co.id 7. Taniyudi Koi Farm / M. Yuhdi Marzuk (0007-0203-0111), Jl. Tidar 177 C, Kauman, Kepanjen Kidul, Blitar. HP. 0815 55666246. 8. Isaku Koi Farm / Moerdoko (0008-0203-0111), Jl. Bengawan Solo 157, Tanjungsari, Blitar 66122, Telp.0342-809482, 081556475588 9. Surya Koi Farm / Fajar Surya (0009-0203-0111), Jl. Nginden Semolo 90, Surabaya, Telp. 031-5921102 HP. 0811-305946. 10. BlitarRaya Koi Farm / Cholid Firdausyi (0010-0203-0111), Ds. Kawedusan RT 01 RW 01, Ponggok, Blitar. Telp.0815-55715442 11. Bangetayu Koi Farm /Imam Subandi (0011-0203-0111), Jl. Bangetayu Raya No.100 Semarang Telp. 024-6709967 024-6593187 HP. 0812 2881438 12. Ni_iaga Citra Koi Farm / Irfen Hamdi (0012-0203-0111), Kemang Pratama Jl. Niaga 6 / F35, Bekasi. Telp. 021-82401358, HP. 0818-706975, e-mail : ni_iagacitrakoi@yahoo.com 13. Bintang Koi Farm/ David C (0013-0203-0111), Jl.Ballaparang Jaya I No.4 (S.Saddang Baru Depan Kantor Perkebunan) -Jl.Slt.Alauddin Lr.8 No.1 (Depan BRIMOP) Makassar - Sulawesi Selatan, Telp.0411-441188, Fleksi:0411-5441188, HP. 08124200014, e-mail : bintangkoi@gmail.com 14. Royal Koi Farm / Soesanto Leo (0014-0203-0111), Komplek Amandole, Jl. Wuluh III Blok 5 No.6 Tomang - Jakarta, Telp.021 -5680751, HP. 0818 980529 15. Biam Koi Farm / Herdigdo (0017-0203-0111), Jl. Kesadaran No.03 RT07/007 Cipinang Muara - Jatinegara - Jakarta Timur. Telp. 021-8199331. HP. 08111660637
APKI EDISI 14
APRIL 2012
DATA ANGGOTA APKI
47
DATA ANGGOTA APKI 16. Darani Koi Farm / Danny (0018-0203-0311), Rumah Dinas Puskesmas Kadudampit, Jl. Raya Situgunung Km 5, GedePangrango, Kadudampit, Sukabumi - Jawa Barat. HP. 085280801113, e-mail: info@daranikoi.com, www.DaraniKoi.com 17. CKK Koi Farm / Cheng Kwok Kwai (0019-0203-0311), Kampung Prapen, RT 003 RW 001 Prapen Praya Lombok Tengah. Telp. 031-8433528-9, HP.0811374522 18. Mulia Koi Farm / Hendro Gumulia (0020-0203-0711), Galeria Golf I/2 no.17 Citraland Surabaya. Telp. 031-7409551, 031-7409552, Fax. 031-7409553, HP. 08123000863 19. Sam Koi / Feri Heri Susilo (0021-0203-0711), Serpong, Tangerang 20. Nagatawakoisian Farm / Suandi, (0022-0203-1011), Citra Garden 2 Blok O8 No. 16 Jakarta
Barat, Telp.021-54370302, 021-70553330, HP.021-33213330, e-mail: nagatawkoisian@yahoo.com 21. Dogama Farm/ Aray, (0023-0203-1211), Malang, HP. 087886889777, email : dogamadogama@ yahoo.com 22. Republik Gading Koi Farm/ Glen, (0024-0203-1211), Janur Elok 7 QI 3 No 7, Kelapa Gading, Jakarta, Telp.021-4529430, HP. 0816900003, email: gadingkoi2009@gmail.com 23. Kid Koi Farm / Indrajit, (0025-0203-1211), Jl. Raya Sukabumi, Gg. Asem, Desa Tangkil-Cinagara, Bogor. atau Jl. Teratai 3, RC Veteran, Bintaro - Jakarta Selatan 12330. HP. 0813 15981671 24. Proklamator Koi Farm / Tony Wijaya, (0026-0203-0112), Desa Karang Talun Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar, HP. 081553577584, email: proklamatorkoi@gmail.com 25. Toko Rio.com Farm / Satryo Adi Nugroho, (0027-0203-0112), Mayjen Sungkono 80A, Malang, Telp. (0341)5187706, (0341)5187706, HP. 085649671471, email: satryoadi@yahoo.co.id 26. Mang Heri Koi Farm / Heri hartono, (0028-0203-0112), Komp. Taman Melati Block BG 23a Sawangan. Depok, Telp. 0217545721, Fax. 0217545596, HP. 0816632323, email : aim_heri@ yahoo.com 27. Adis Farm / H. Usmandie A Andeska, (0029-0203-0312), Jl. Operasional 88, Perumahan Astek/ Wartawan Lengkong Gudang Timur, Tangerang Selatan, samping Bumi Serpong Damai Telp. 0215378732/42, 021-5705092, Fax.021-5705092, HP. 081766982720, email : usmandie@yahoo.com
49
APKI EDISI 14
APRIL 2012