Tabloid SEHAT Edisi 5 (29 April - 5 Mei )

Page 1

www.sehatnews.com

EDISI: 29 APRIL - 5 MEI 2011

TAHUN XII NO:

05

Rp. 9.900,-

GYTB110429

PERUT LANGSING

DALAM SEKEJAP

KYLIE MINOGUE

Kanker pun Takluk

Kebutuhan Zat Besi pada Anak-anak Sedap Alami Resto Organik Murah

Praktis Berlatih dengan Medicine Ball

Mengenal Diet Dukan

MENANTANG LERENG KAMOJANG


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

02 P E R S O N A

kylie minogue

Kylie Minogue kanker pun takluk ❚ DIAN SAVITRI

Kylie Ann Minogue, demikian nama lengkapnya, sudah dikenal sebagai penyanyi sejak era 1980-an. Lahir di Melbourne, 28 Mei 1968, Minogue memulai karier sebagai aktris anakanak. Namanya kemudian melejit ketika ia membintangi opera sabun beken buatan Australia, Neighbours.

K

ylie Minogue memulai karier sebagai penyanyi pada 1987 dengan lagu single pertamanya, Locomotion. Sejak itu, ketenaran namanya tak terbendung lagi. Sampai ketika ia didiagnosis menderita kanker payudara pada 17

Mei 2005, yang mengakibatkan ia harus membatalkan sisa konser Showgirl-The Greatest Hits Tour di Australia dan juga mundur dari Festival Glastonbury. PM Australia ketika itu, John Howard, menyatakan dukungannya kepada Minogue dan keluarganya. Dan juga para penggemar Minogue, yang berkerumun di luar rumahnya di Melbourne. Minogue menjalani operasi pada 21 Mei 2005 di Rumah Sakit Cabrini di Malvern, Melbourne. Segera setelah itu, Minogue kemudian menjalani kemoterapi. Pada 8 Juli 2005 Minogue melakukan penampilan pertama setelah dioperasi. Ia mengunjungi ruang perawatan anak-anak yang terkena kanker di Rumah Sakit Anak-anak Royal di Melbourne. Setelah itu, Minogue pergi ke Prancis, tempat

Nama Lengkap: Kylie Ann Minogue Lahir: Melbourne, Australia, 28 Mei 1968 Tinggi/Berat: 152 cm/45 kg Genre Musik: Pop, synthpop, rock, dance electronic Pekerjaan: Penyanyi, penulis lagu, aktris, produser rekaman, desainer pakaian, penulis, filantropis Tahun Aktif: 1979 hingga sekarang Label: PWL, Deconstruction Parlophone Situs Resmi: kylie.com

ia melanjutkan proses kemoterapi di Institut GustaveRoussy di Villejuif, dekat Paris. Minogue dikenal sebagai selebriti yang blakblakan dalam membahas kanker payudara yang dialaminya. Pada acara talkshow yang dipandu Ellen DeGeneres, Minogue mengungkapkan bahwa semula dokter salah mendiagnosis. “Saya menjalani mamogram dan mereka tidak menemukan apa pun. Dua pekan kemudian, saya menemukan benjolan,” kata Minogue, seperti dikatakannya kepada DeGeneres. Minogue kemudian menjalani lumpectomy dan ditemui bahwa ada kanker bertipe agresif di payudaranya. “Saya tidak mau menakut-nakuti, tapi jika Anda merasa ragu dengan hasil tes pertama, kembalilah lagi,” kata Minogue, yang menggambarkan proses kemoterapi seperti terkena bom nuklir. Sekarang Minogue sudah sehat seperti sedia kala. Kanker yang dideritanya dinyatakan sudah hilang. Pada Mei 2008, oleh Menteri Kebudayaan Prancis, Christine Albanel, Minogue diberi penghargaan tertinggi di bidang budaya karena keberaniannya dalam mengungkapkan penyakit kanker yang dideritanya kepada publik. “Para dokter sekarang menyebutkan adanya fenomena yang bernama ‘Kylie Effect’ yang membuat para perempuan muda melakukan pemeriksaan rutin untuk kanker, terutama kanker payudara,” kata Albanel. ◗

Menjaga berat badan Kylie Minogue mengaku tidak pernah peduli dengan berat badannya. Dengan tinggi 152 cm, berat badannyah 45 kg. Konstan. Namun, ketika harus menjalani kemoterapi usai operasi kanker payudara, Minogue sangat menjaga berat badannya. Maksudnya agar tidak turun terlalu banyak. Kemoterapi membuat pasien kehilangan banyak berat badan dan Minogue yakin, jika berat badannya turun drastis, ia tidak akan sanggup menjalani kemoterapi. Selama kemoterapi dan proses penyembuhan, Minogue meminta bantuan Dr. Nitish Joshi, yang pernah membantu Almarhumah Lady Diana keluar dari depresi. Dr. Joshi menyarankan agar Minogue meneruskan mengonsumsi minuman kesukaannya, smoothies, untuk memperkuat kekebalan tubuh. Hanya saja, ada campuran khusus dari Dr. Joshi yang dipatuhi Minogue. Jadi, smoothies yang diminum Minogue adalah campuran pepaya, cabai, bawang putih, tomat, rosemary, brokoli, wortel, rumput laut, kale, dan turmeric. Entah rasanya seperti apa minuman itu. Namun, Minogue hanya kehilangan beberapa kilogram selama kemoterapi. Berat badannya ketika itu 38 kg. ◗



TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

04 D A R I R E D A K S I

DAFTAR ISI 02 Kylie Ann Minogue, Kanker pun Takluk 10 Kurangi Berat Biar Lutut Sehat 12 Pistachio, Camilan Sehat dari Persia 13 Waspada Henti Napas Saat Mendengkur 14 Alkohol Berlebihan Picu Risiko Kanker 16 Mari Dengarkan Musik Klasik 17 Luka Ringan dan Lecet Jangan Sampai Infeksi! 18 Perut Langsing dalam Sekejap 20 Peter Blakeway, Pahami Budaya Lewat Masakan 21 Mainan Aman bagi Buah Hati 22 Diet Dukan, Trik Langsing Tanpa Kelaparan 24 Stresnya Menjadi Ayah Baru 25 Semua Ada Batasannya 28 Jangan Tunggu Sampai ADB 30 Praktis Berlatih dengan Medicine Ball 32 Hati-Hati Gula Tambahan! 34 Menantang Lereng Kamojang 36 Becky Tumewu, Jadi Ibu Harus Optimistis www.sehatnews.com

EDISI: 29 APRIL - 5 MEI 2011

TAHUN XII NO:

05

Enaknya Dipijat Orang Indonesia sudah terbiasa dengan yang namanya pijat. Mulai dari bayi hingga orang dewasa, sangat menikmati sensasi pijatan. Bayi yang sering rewel, misalnya, dianjurkan untuk dipijat supaya lebih tenang. Demikian juga dengan anak-anak. Orang dewasa apalagi. Sibuk dengan pekerjaan, bahkan hingga lembur pada akhir pekan, seringkali membuat kita kelelahan. Bukan hanya lelah fisik, tetapi juga pikiran. Pada saat-saat seperti itu, banyak orang yang kemudian minta dipijat. Pijat oleh si mbok yang bisa dipanggil ke rumah sampai pijat di spa atau tempat pijat, yang memang benar-benar dikhususkan untuk memijat. Tanpa embel-embel lain. Berikut adalah pengalaman mereka yang memang hobi dipijat. Saya suka banget dipijat. Biasanya sih saya punya tukang pijat langganan. Berhubung tukang pijatnya laris banget, jadi kami kebagian pas dia sedang senggang. Di rumah selain saya dan ibu, keponakan juga suka

DALAM SEKEJAP

Mengenal Diet Dukan

KAVER EDISI: TAHUN XII-No 5 FOTO: SHUTTERSTOCK

Biasanya saya ke tempat pijat kalau lagi ada waktu luang saja. Kalau badan lagi benar-benar capek, saya sempatkan satu bulan sekali untuk pijat. Satu jam sudah cukup. Habis dipijat, badan langsung rileks dan jadi gampang tidur. (Eri)

Biasanya saya pijat 1-2 kali sebulan. Rasanya? Enak aja. Enak tidur. Pokoknya enak. (Helmi) Suka, dong. Dipijatnya sama ibu tukang pijat. Sebulan bisa dua kali. Ya pijatnya buat rileksasi saja. (Tuti) Pijat itu sebenarnya enak, tapi kok suka sakit ya pas dipijat? Jadinya pas dipijat suka meringis kesakitan. (Ika)

Suka banget dipijat, tapi nggak sampai maniak, sih. Paling-paling dipijat kalau badan terasa sudah kaku dan pegal-pegal. Enaknya dipijat? Otot-otot dan badan jadi terasa rileks. Itu saja. (Widiastuti)

Satu bulan sekali minimal saya pijat badan. Enak buat mengendurkan otot-otot yang kaku karena jarang olah raga. (Dede)

Pernah dipijat waktu SMP. Itu pun gara-gara keseleo. Setelah itu nggak pernah dipijat lagi. Habis geli sih. Saya lebih memilih refleksi kaki saja, lumayan enak juga. Seminggu bisa dua kali refleksi kaki. (Soekasto)

Di rumah, kami selalu menjadwalkan sebulan sekali untuk pijat. Ada ibu-ibu yang biasa memijat dan sering kita panggil ke rumah. Yang dipijat sih, saya dan anak saja. Kalau nggak rutin dipijat, rasanya ada yang kurang. (Triana)

Rp. 9.900,-

KYLIE MINOGUE

Kanker pun Takluk

Kebutuhan Zat Besi pada Anak-anak Sedap Alami Resto Organik Murah

Praktis Berlatih dengan Medicine Ball

dipijat. Semua jadi ketagihan. Dipijat itu soalnya enak. Bikin nggak ruwet. (Dini)

Pekan depan, E-comment mengambil tema tentang: Nikmatnya Berjejaring Sosial Komentar dapat Anda kirim melalui twitter, http://twitter.com/sehatnewscom, fan page GHS di facebook, www.facebook. com/TabloidGayaHidupSehat, e-mail: redaksi@sehatnews.com, atau SMS ke nomor: 0813-8992-3664. Ketik nama <spasi> usia <spasi> daerah tempat tinggal lalu tulis komentar Anda. Partisipasi Anda sangat kami harapkan. Terima kasih.

GYTB110429

PERUT LANGSING

E-COMMENT

MENANTANG LERENG KAMOJANG

SURAT REDAKSI Pembaca yang budiman, Kali ini kami ingin mendengar dari Anda. Kami yakin, banyak di antara pembaca yang memiliki pengalaman atau tip yang berhubungan dengan kesehatan, baik itu berupa penerapan dari tabloid ini atau “resep” turun temurun dari orangtua Anda atau yang Anda temukan sendiri. Kami harap Anda mau membaginya dengan kami dan pembaca lain. Jika tidak keberatan, silakan kirim melalui e-mail redaksi@ sehatnews.com atau melalui pos ke Redaksi Gaya Hidup Sehat. Alamat surat dapat Anda temukan di halaman ini. Kami tunggu. Untuk terbitan kali ini, kami

menyediakan banyak pilihan bacaan untuk Anda. Mulai dari masalah kekurangan zat besi pada anak yang tidak hanya menyebabkan anemia hingga resep membuat sambal terasi. Sambal terasi kelihatannya “sepele”, namun manfaatnya sangat besar. Anda gemar ngemil kacang

pistachio? Nah, pada edisi ini kami juga membahas mengapa kacang itu sangat bagus untuk kesehatan. Jadi, jangan hentikan kegiatan ngemil pistachio, ya. Terakhir, jangan lupa untuk menengok website resmi kami, www. sehatnews.com. Terima kasih. Salam sehat!

l Direktur Utama: Agung Adiprasetyo l Pemimpin Redaksi: Ian Situmorang l GM Editorial: Arief Kurniawan l Redaktur Ahli: Dr. Sadoso Sumosardjuno, Sp.KO, Prof. DR. Dr. Wimpie Pangkahila, Sp.And., Dr. Handrawan Nadesul, Prof. DR. Ir. Made Astawan l Redaktur Pelaksana: Dian Savitri l Redaktur: Endang Saptorini l Reporter: Diana Yunita Sari, Diyah Triarsari, Abdi Susanto l Editor Bahasa: Esti Setia Sari l Redaktur Visual: G.M. Hadi Prasetyawan l Artistik: Simon Hutagalung l GM Bisnis: Jashinta Maria Felycia l Iklan: Krisna Hadiyanto (Manajer), Adjeng Adeila P. l Promosi: Agung Kristanto (Manajer), Benhard Sitorus (Asisten Manajer), Tuan Boy l Alamat Redaksi & Bisnis: Jl. Palmerah Barat No. 33-37 Lt 4, Jakarta 10270, Telp. (021) 53677835-36 pswt 4358, 4363; Faks. (021) 53674084; E-mail: redaksi@sehatnews.com l Sirkulasi: PT Sirkulasi Kompas Gramedia, Jl. Palmerah Selatan 22-28 Gedung Kompas Gramedia Unit II Lantai 2, telp. (021) 53679909, 53679599; Faks. (021) 53699097, 53699098; SMS: 0811908680; E-mail berlangganan: subscribe@cc.kompasgramedia.com l Penerbit: PT Raketindo Primamedia Mandiri l Direksi: Ian Situmorang l SIUPP: No.569/SK/Menpen/SIUPP 1998 Tanggal 30 September 1998, ISSN 1693-3893 l Pencetak: Percetakan PT Gramedia

PEMBERITAHUAN

Sehubungan dengan laporan tentang keberadaan oknum yang mengaku dari Tabloid GAYA HIDUP SEHAT dan meminta uang sebagai imbalan untuk dimuatnya suatu artikel di Tabloid GAYA HIDUP SEHAT, dengan ini diumumkan bahwa kami, Redaksi Tabloid GAYA HIDUP SEHAT, tidak pernah menerapkan kebijakan seperti itu dalam menjalankan kegiatan jurnalistik. Kepada semua pihak, baik perorangan maupun instansi, yang dihubungi dengan cara yang sangat tercela itu dimohon untuk menolak atau tidak melayani oknum bersangkutan. Harap menjadikan maklum. Redaksi


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

K U L I N E R 05

Sedap Alami

Sedap Alami Hilir Raya 41 Jl. Bendungan Jakarta Pusat

Murah meski produk organik ❚ ESTI SETIA SARI

Kesadaran akan bahan pangan organik yang lebih sehat semakin besar. Kendalanya, pangan organik jauh lebih mahal karena ditanam tanpa ”bantuan” pestisida, hanya mengandalkan alam. Di rumah makan Sedap Alami, kita bisa menemukan aneka menu sayuran organik dengan harga terjangkau.

Tahu leunca

P

agi itu di lantai dua rumah makan milik pasangan Hendra Alimin-Yosefina Skolastika, tampak kesibukan luar biasa. Tumis pucuk labu siam Beberapa karyawan sibuk memasak aneka lauk dari sayur berbahan organik, yang lain menyiapkan makanan pesanan pelanggan. Di sebelah kanan tangga masuk, ada meja kaca berisi masakan yang sudah matang. Semua dibuat dari sayur organik hasil kebun sendiri. ”Saya punya keyakinan bahwa Tuhan meniupkan napas Ilahi-Nya ke tubuh setiap manusia. Karena itu, kita harus memasukkan yang terbaik ke tubuh kita. Semua makanan yang dimasak di sini hasil kebun organik kami yang luasnya enam hektare di Cisarua, Jawa Barat,” kata Yosefina, yang pagi itu ditemui GHS. Kembang tahu

Timus

Nagasari hitam

Ada Camilan Sehat

Selain aneka sayuran matang, Sedap Alami menyediakan mi wortel ayam kampung yang harganya Rp 15.000. Ada juga camilan apem ubi jalar, pau aneka rasa, nagasari ketan hitam, dan timus yang harganya Rp 2.000-5.000, sedangkan kembang tahu dengan kuah jahe dibanderol Rp 9.000. “Awalnya karena produksi labu parang berlebih, saya coba membuat pau isi bunga teratai, kacang hijau, wijen, ternyata disukai pelanggan. Tidak seperti pau biasa, pau dari labu parang warnanya agak kekuningan,” tuturnya. ◗

FOTO-FOTO: SIMON - GHS

Apem ubi jalar

Bengkuang Jadi Tekwan

Di kebunnya, Yosefina mengaku menanam aneka sayuran dan buah. Ada sawi keriting, sawi, kailan, bokchoy, kembang kol, bawang, bayam merah, ubi, wortel, bengkuang. Ada juga labu parang, jahe merah, jahe putih, dan ginseng. Hasil dari kebun itulah yang dibuat masakan di Sedap Alami, salah satunya bengkuang dimasak tekwan. Di kebunnya, Yos menanam dengan sistem cobacoba. “Semakin ke sini, tanah di kebun kami semakin gembur. Pasti karena kami tidak memakai pestisida. Kita tidak boleh melawan alam. Jadi kami melalui proses mana tanaman yang cocok, mana yang tidak. Ke depan, kami berencana menanam tebu,” ujar perempuan tiga anak itu. Karena dari kebun sendiri, harga makanan di sini masih tergolong miring. Tumis pucuk labu siam, baby kailan, kembang sawi, cepeding daun talas dan daun singkir, harganya cuma 4.000 rupiah. “Harga masakan di sini murah meriah dan sehat karena bahan bakunya dari kebun sendiri. Cepeding daun talas berkhasiat menghilangkan panas dalam dan masuk angin,” katanya. Meski begitu, Yos tak memungkiri, beberapa bahan masih menggunakan bahan biasa,

misalnya terigu. ”Tak ada restoran di dunia ini yang 100 persen organik. Di sini sayur organik, Tumis Jamur termasuk telur dan ayam kampung, tapi yang lain saya tidak bisa mengklaim organik karena harganya mahal sekali. Cuma saya selalu mencari yang terbaik,” ungkapnya. Perempuan yang punya hobi masak itu mencontohkan, tepung beras yang dipakai hasil gilingan sendiri, dari padi organik. Ia juga menyediakan nasi organik dan nasi merah. Untuk ikan, ada ikan ekor kuning dan tuna, yang berasal dari laut dalam. Semua masakan di rumah makan yang buka dari pukul 06.3020.00 WIB itu tidak menggunakan pengawet dan MSG.

Mie ayam jamur


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

06 F O K U S

Gali potensi anak ❚ Diana Y. Sari

lewat sidik jari

Sidik jari adalah sesuatu yang permanen pada diri seseorang. Tidak akan berubah sejak bayi hingga tua nanti. Uniknya lagi, sidik jari antarorang tidak akan pernah sama. Selain sering digunakan sebagai penunjuk identitas seseorang, dari sidik jari ini bisa diketahui potensi dan bakat dari setiap orang, termasuk anak-anak.

T

idak pernah terpikir oleh, sebut saja Putri, akan melakukan tes sidik jari untuk keluarganya. Awalnya, ketika putranya masih satu, Putri tidak bermasalah dengan cara mendidiknya. “Nggak ada pembandingnya karena anak baru satu. Setelah punya anak kedua, baru terlihat beda karakternya,” katanya. Ia melihat, anaknya yang kedua suka melempar benda-benda. Sangat berbeda dengan kakaknya yang terbilang kalem. Saat itu ia mulai bertanya-tanya, apakah cara mendidiknya salah? Karena takut salah dengan cara mendidik, guru privat ini lantas mengajak kedua buah hatinya untuk melakukan tes sidik jari. Hasilnya memang mirip kejadian sehari-hari. Ia jadi tahu kenapa sang adik suka melempar-lempar barang karena responnya dan spontanitasnya memang lebih tinggi. “Jadi adik merespon terlebih dulu baru kemudian berpikir, sedangkan kakaknya lebih berpikir panjang. Kakaknya akan memukul adiknya kalau dia sudah dipukul berkali-kali oleh adiknya,” papar Putri. Hasil tes sidik jari itu tidak hanya melihat karakter anak. Tipe pembelajaran juga bisa terlihat dari hasil tersebut. Menurut Putri, ia bisa tahu kalau anak pertamanya adalah tipe pembelajar visual. Itu sebabnya, saat mau menghapal sesuatu, tidak bisa hanya dengan mendengarkan. “Harus dengan gambar dan teks. Tidak heran bahasa Inggris si kakak bagus karena ia senang melihat tontonan Baby Einstein sampai Playhouse Disney,” imbuhnya. Senang dengan visual itu pula yang membuat sang kakak tertarik menjadi pelukis. Persis seperti potensi yang ditunjukkan dari hasil sidik jari tersebut. Sementara untuk kecerdasan multipelnya, terlihat bahwa kinestetiknya tidak bagus. Putri pun sependapat dengan hasil tersebut. Ia memang melihat bahwa keseimbangan tubuh sang kakak tidak sebaik adiknya. “Si kakak baru bisa berjalan dengan baik pada usia 2 tahun. Sebabnya, pengasuh sebelumnya sangat protektif terhadap dia. Segala sesuatu istilahnya selalu disodorkan, sehingga jadi tidak mandiri,” ungkap Putri. Berbeda dengan adik yang dibebaskan untuk bergerak. Adik menjadi lebih mandiri. Bahkan, di usia dua tahun, adik sudah senang memanjat. Hal lain yang juga dilihat dari hasil sidik jari adik dan sesuai dengan perilaku sehari-hari adalah kemampuan interpersonalnya yang tinggi. “Memang kalau bertemu dengan orang lain sikapnya sangat baik. Mudah bergaul juga dengan orang baru,” ungkap Putri. Dari tes sidik jari itu, Putri merasa ia banyak mendapat manfaat. Setidaknya beberapa hasilnya memang klop dengan kehidupan sehari-hari kedua buah hatinya. Bukan hanya itu saja, dari tes sidik jari ini pula, Putri dan suami, memiliki panduan dalam menggali dan mengarahkan potensi serta bakat anak-anaknya. Untuk melengkapi, Putri juga melakukan psikotes untuk kedua anaknya. “Supaya lebih komplet saja,” katanya.

Ciri Genetik

Menurut Fauzul Akmal, konsultan analisis sidik jari, dari sidik jari itu memang bisa diketahui banyak hal, seperti yang disebutkan oleh Putri.

SHUTTERSTOCK


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

08 K I L A S A N S E P E K A N HYGIO2 Air Minum Asli Indonesia

S

yang lebih besar bagi negara kita ini, selain tentu membantu pemerintah dalam penyerapan tenaga kerja,” ungkap Ade R. Soepandi, Direktur PT Tirta Solusi Semesta (TSS), saat acara HYGIO2 “Kick Off” Sale, beberapa waktu lalu, di kantor operasional TSS di kawasan Tanjung Barat, Jakarta Selatan. Kehadiran produk baru ini, tambahnya, tentu diharapkan diterima dengan sangat baik oleh masyarakat yang saat ini semakin sadar akan pentingnya hidup sehat. Dalam acara yang ditandai dengan minum HYGIO2 bersama dan pelepasan balon tersebut, hadir 500 pemimpin jaringan QWAS pimpinan Wim Abdurrachman Saleh dari seluruh Indonesia dan juga mitra bisnis HYGIO2 lainnya. (ist) ISTIMEWA

Hidup sehat dengan mengonsumsi cukup air minum.

DIYAH - GHS

S

atu lagi produk air minum dalam kemasan hadir meramaikan pasar Indonesia. Produk ini bukan dari Amerika, Jepang, atau Eropa, melainkan asli produk dalam negeri. Mulai dari bahan baku air, rekayasa teknologi, produksi, hingga kemasan, semua seratus persen Indonesia. Namun, karena siap bersaing di pasar global, produk lokal ini memilih menggunakan nama yang sangat internasional, yaitu HYGIO2. “Sebenarnya kita, Indonesia, sudah mampu menghasilkan produk-produk unggulan. Kami telah membuktikannya. Kita seharusnya tidak hanya sebagai pemasar produk-produk dari negara lain. Itu sama halnya kita sekadar memberi devisa ke negara lain. Dengan memproduksi sendiri kita bisa memberikan kontribusi devisa

arang burung walet adalah barang yang sangat berharga sejak berabad-abad silam. Di zaman Dinasti Tang, sarang burung walet adalah persembahan berharga untuk raja. Demikian juga di zaman dinasti Ming. Sarang burung walet hanya dikonsumsi kalangan raja-raja untuk kesehatan. Buat ratu, sarang burung walet dikonsumsi untuk menjaga kecantikan dan keawetmudaan kulit. "Dalam ilmu Traditional Chinese Medicine, sarang burung walet punya manfaat banyak untuk kesehatan. Manfaat itu di antaranya untuk antipenuaan dan menjaga kekebalan tubuh," sebut Dick Lee, Senior Vice President Brand's Health Supplement, dalam konferensi pers di Jakarta, pekan silam. Tradisi mengonsumsi sarang

Indra Laban dan Dick Lee, menjamin produknya asli.

Sarang Burung Walet Percantik Kulit burung walet masih terus berlangsung hingga kini, bahkan juga dilakukan oleh masyarakat kebanyakan. Karena permintaannya sangat besar, sarang burung walet kini dibudidayakan oleh manusia. Secara alami burung walet membentuk sarang di langit-langit gua yang tinggi. "Dari sisi kualitas, sarang burung walet alami lebih berkualitas dibandingkan dengan hasil budi daya," ujar Indra Laban, General Manager PT Cerebos Indonesia. Penelitian terhadap sarang burung walet di Thailand membuktikan bahwa sarang burung walet

mengandung gliko protein yang bagus untuk menjaga daya tahan tubuh dan membersihkan paru-paru. Di samping itu, sarang burung walet mengandung growth factor, zat yang memperbaiki regenerasi sel dan meningkatkan produksi kolagen kulit. Inilah yang menjadikan kulit tampak sehat dan awet muda, bila kita rajin mengonsumsinya. Sarang burung walet kini bisa langsung dikonsumsi dalam kemasan siap minum. "Kami melakukan pengujian di laboratorium lebih dulu untuk memastikan kami memberikan konsumen sarang burung walet yang asli," kata Dick Lee. (diy)

Olah Tubuh dalam Neurobion Activehood Playground PT Merck Tbk bekerja sama dengan Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB), 10 April lalu mengajak masyarakat melakukan olah tubuh pada acara Neurobion Activehood Playground bertajuk “Aktifkan dan Ajak Main Badanmu!” di Silang Monas, Jakarta. Aneka permainan tradisional masa kecil seperti galasin, bentengan, egrang, bola gebok, gatrik, engklek, tak jongkok, dan beberapa permainan modern lainnya dikompetisikan dalam acara tersebut. Acara yang dihadiri lebih dari 20.000 peserta ini juga dimeriahkan dengan serangkaian program olah tubuh lainnya seperti senam dan fun bike. Tak kalah menariknya lagi, acara ini juga ikut memecahkan rekor dunia dan disahkan oleh Museum Rekor Indonesia (Muri) dengan kategori peserta galasin

terbanyak yaitu 1.000 peserta. Direktur Divisi Consumer Health Care, PT Merck Tbk, Nils Moen, mengatakan, ”Melalui Neurobion Activehood Playground, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya olah tubuh bagi kesehatan”. Ratna Djoko Suyanto, Ketua SIKIB II, juga menyatakan sangat mendukung acara ini karena sejalan dengan visi SIKIB, yakni meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat Indonesia. Acara yang diselenggarakan oleh Neurobion Tablet Putih ini bertujuan ingin menghidupkan kembali permainan tradisional khas Indonesia yang memiliki banyak khasiat bagi kesehatan otot. Sebut saja galasin atau dikenal sebagai gobak sodor, memiliki fungsi optimal dalam setiap gerakannya, yaitu

mengolah otot bahu, paha, dan pinggang. Sementara permainan egrang atau tilako mengandalkan keseimbangan tubuh ketika memainkannya. Manfaat permainan tradisional yang mungkin belum diketahui banyak orang adalah tak jongkok. Gerakan pada permainan ini mengandalkan otot kaki, tetapi setiap gerakannya mampu membuat semua otot menjadi lebih lentur dan badan terasa lebih bugar serta dapat terhindar dari rasa pegal, kram, dan kesemutan dalam mendukung aktivitas keseharian. Neurobion Tablet Putih melihat banyak manfaat dari tiap gerakan pada permainan tradisional. Karena itu, Neurobion Tablet Putih mengemas acaranya melalui permainanpermainan tradisional dan modern yang melibatkan olah tubuh dan otot, kelenturan

serta keseimbangan, yang sangat berguna untuk melatih kesehatan otot tubuh. Feni Herawati, Head of Marketing, Divisi Consumer Health Care PT Merck Tbk menambahkan, ”Aktivitas akan lebih maksimal jika ditunjang dengan olah tubuh secara rutin dan asupan vitamin Neurotropik yang memadai.” Neurobion Tablet Putih termasuk kategori vitamin Neurotropik (vitamin B1, B6, dan B12) untuk mencegah pegal, kram, dan kesemutan. Neurobion Tablet Putih membantu menjaga metabolisme sel saraf yang umumnya menurun seiring bertambahnya usia. (ist)


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

26 A S T R O L O G I

Paris Hilton, Tenggelam dalam Masalah

ISTIMEWA

Anda tentu tahu keberadaan Hotel Hilton bukan? Nah, inilah ahli waris Hilton Hotels Corporation yang telah mendunia itu, dan tentu saja kaya raya. Ia juga seorang model dan selebriti, bahkan sempat membuat heboh dengan beredarnya video berbau porno dirinya yang sedang berhubungan dengan kekasihnya. Setelah itu, ia selalu berhubungan dengan hukum hingga kini. Membuat tanggal lahirnya sangat menarik untuk dipelajari. Paris Whitney Hilton lahir di New York City, Amerika Serikat, 17 Febuari 1981. Ia putri pertama pengusaha hotel dan real estate Richard Hilton. Hasta aksaranya (HA) adalah sebagai berikut: Paris lahir dengan elemen diri api besar, bagaikan matahari yang selalu bersinar. Paris memiliki watak terbuka, ceria, dan memiliki bakat memimpin. Api besar duduk di atas macan, berelemen kayu dan memiliki cikal bakal api di dalamnya, menjadikan

dirinya memiliki persyaratan kuat untuk dapat menerima harta dalam kehidupannya. Interaksi elemen diri Bing dengan logam kecil Xin yang duduk di atas ayam, mengindikasikan dirinya sejak lahir telah bergelimang uang. Kode macan yang ada pada diri sekaligus muncul pada pilar orangtua, menginformasikan harta orangtuanya akan menjadi harta dirinya. Kombinasi tanggal lahir seperti ini biasanya tidak

KESEHATAN ANDA

menyukai dekade hidup yang bersifat api. Dekade kedua, yaitu pada periode hidup 1995-2004 berada dalam naga air Renchen, bersifat air yang sangat baik. Membuat Paris muda terkenal dengan serial The Simple Life-nya, penyanyi Stars Are Blind dan pemeran film House of Wax, bahkan lebih terkenal lagi setelah DVD One Night in Paris-nya yang kontroversial beredar di dunia maya. Sayang sekali setelah itu dekade hidupnya masuk ke tempat api, dari 2005-2035. Hal itu cukup untuk menenggelamkannya dalam permasalahan yang tidak menyenangkan dari hampir setengah kehidupannya. Terbukti ketika menjelang masuk ke dekade ular air Guisi (2005-2014) pada 2004, ular dalam tanggal lahirnya yang berfungsi untuk mengontrol aparat hukum (Guan) berubah sifat oleh monyet (He) yang muncul pada

ANALIS GEOMANSI & GRAFIK KEBERUNTUNGAN

Xiang Yi

tahun (2004 adalah tahun monyet kayu Jiashen) dan seterusnya. Kemunculan ular dalam periode hidup selanjutnya mengiring ia selalu harus berhadapan dengan hukum. Tercatat sejak 2004 dengan masalah video porno, 2006 (tahun anjing api) ditahan karena mengemudi mobil dalam kadar alkohol tinggi. Kembali tertangkap pada 2007 (tahun babi api) dengan kasus hampir sama, menyebabkan harus masuk tahanan selama 45 hari dan kehilangan hak mengemudi. Pada 2010 (macan adalah sumber api) yang lalu kedapatan memakai narkoba. Dari tanggal lahirnya, ia baru bisa mengendalikan masalah hukum setelah 2013. Bersamaan dengan itu, masalah menyulitkan lainnya akan segera hadir dalam kehidupannya. Tentu saja itu bukan kehidupan materinya. Karena sesulit apa pun, orang yang lahir di tanggal ini tetap tidak kekurangan uang. â——

29 APRIL-5 MEI 2011

CAPRICORN (23 DES - 19 JAN)

AQUARIUS (20 JAN - 19 FEB)

TAURUS (21 APRL - 21 MEI)

GEMINI (22 MEI - 22 JUNI)

Hati-hati, jangan terlalu pusing memikirkan masalah supaya tidak stres. Olah raga harian akan bermanfaat buat kesehatan Anda dan bahkan bisa membantu mengurangi berat badan yang belakangan ini mulai naik. Anda merasa fit dan penuh energi.

Kaum Aquarius merasa sangat bahagia pekan ini. Banyak orang Aquarius merasa sehat dan sembuh dari penyakit yang sudah lama diderita. Kaum dewasa muda sebaiknya baik-baik mengelola stres di kantor agar tidak jadi masalah kesehatan di masa depan.

Masalah berat badan cukup mengganggu Anda pekan ini. Sebenarnya mudah saja menurunkan berat badan: hindari makanan berminyak atau berlemak. Buat mereka yang mengeluh sakit persendian, ada baiknya berobat ke fisioterapis untuk mendapatkan perbaikan.

Hindari masalah kesehatan dengan menghindari junk food. Perbanyak makanan sehat bergizi yang segar. Ada bagusnya coba penyembuhan alternatif yang terpercaya dan terbukti menyembuhkan banyak orang. Cobalah yoga, reiki, meditasi.

VIRGO (24 AGST - 22 SEPT)

LIBRA (22 SEPT - 23 OKT)

PISCES (20 FEB - 21 MAR)

ARIES (22 MAR - 20 APRL)

Pekan ini mereka yang sudah berusia matang akan menemukan diri sendiri mulai menjaga kesehatan lebih baik. Anak muda sebaiknya mulai berolah raga. Ada baiknya kaum Virgo melakukan cek kesehatan rutin untuk kebaikan diri sendiri.

Pekan ini Anda berada dalam suasana meditatif. Anda juga bakal gembira mendapati banyak hal yang sudah disaksikan. Mungkin Anda mulai tertarik dengan hal spiritual. Di sisi lain, Anda juga sibuk dengan urusan keuangan.

Buat ibu hamil, ini pekan yang sangat menyenangkan. Semuanya berjalan baik. Jangan lupa menjaga kehamilan dengan tetap bahagia dan menyantap makanan sehat. Kaum lansia sebaiknya mengubah gaya hidup dan lebih memperhatikan pola makan sehat.

Perhatikan kesehatan lebih cermat untuk menghindari kemungkinan jatuh sakit. Terlebih saat cuaca tidak menentu. Anakanak yang sakit perut akan mendapat kesembuhan. Mereka yang senang makanan berbumbu dan berminyak sebaiknya menghindarinya untuk menjaga pencernaan tetap sehat.

CANCER (23 JUN - 23 JUL)

LEO (24 JUL - 23 AGST)

SCORPIO (24 OKT - 22 NOV)

SAGITARIUS (23 NOV - 22 DES)

Cari waktu istirahat yang cukup di sela-sela kesibukan pekan ini. Melakukan pekerjaan lebih dari yang bisa ditangani bisa berakibat buruk untuk kesehatan. Perhatikan makanan. Pilih makanan sehat dan memberi tambahan energi yang dibutuhkan saat sibuk.

Mereka yang punya masalah tekanan darah tinggi dianjurkan mengontrol temperamen untuk menikmati hidup berkualitas dan menghindari komplikasi. Stres karena emosi bisa mendatangkan sakit kepala. Kelola stres dengan baik. Lakukan meditasi atau yoga.

Ada baiknya sedikit santai pekan ini karena stres yang dialami bisa berdampak buruk terhadap kesehatan. Perhatikan kesehatan agar tidak mudah sakit. Usaha Anda untuk menurunkan berat badan mulai memberikan hasil menggembirakan.

Pekan ini Anda berada dalam keadaan mental yang bagus dan sangat berenergi. Masalah berat badan bisa diatasi jika konsisten mengurangi makanan gorengan dan berlemak. Kebiasaan makan sehat perlu diteruskan agar tidak mendatangkan masalah di masa depan.


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

A K H I R P E K A N 33 RESEP PEKAN INI

Sehat sedap sambal terasi

Cancer Survivors Gathering IV

❚ ESTI SETIA SARI

Sebagai bagian dari Ulang Tahun ke-4, CISC (Cancer Information and Support Center) menggelar gathering bertema Sewindu CISC Menjadi Rumah Kedua bagi Survivor Kanker, 30 April, pukul 09.00-13.00 WIB, di Auditorium Lt. 6 RSPAD Gatot Subroto, Jl. Abdul Rahman Saleh No. 24, Jakarta Pusat. Biaya Rp 30.000. Hubungi: 08881955999, (021) 50455999, 08131574474, 08158749700, (021) 78843060, 5328149.

Bagi banyak orang Indonesia, makan tanpa sambal ibarat sayur tanpa garam. Hambar. Tak salah bila banyak restoran atau rumah makan ramai dikunjungi hanya karena sambalnya, bukan hidangan utama, yang sangat enak. Ada banyak macam sambal yang dikenal orang, salah satunya sambal terasi.

Pentas Savitri di Gedung Kesenian Jakarta

C

Gedung Kesenian Jakarta menyelenggarakan pergelaran tari berjudul “Savitri” karya Retno Maruti, direktur artistik: Sentot S., SabtuMinggu, 30 April-1 Mei, pukul 20.00 WIB di Jalan Gedung Kesenian 1, Jakarta. Hubungi: Telp. (021) 3808283-3441892. ISTIMEWA

abai, bahan baku sambal, selain sebagai komponen bumbu yang membuat masakan menjadi lebih sedap, seperti pernah dituliskan Prof. Made Astawan, MS, ahli teknologi pangan dan gizi dari IPB, punya andil dalam meningkatkan nilai gizi suatu hidangan. Cabai mengandung vitamin C dan betakaroten (provitamin A), mengalahkan buah mangga, nanas, pepaya, semangka. Kadar mineralnya, terutama kalsium dan fosfor, bahkan mengungguli ikan segar! Cabai juga mengandung kapsaisin. Kapsaisin bersifat antipenggumpalan darah (koagulan), dengan cara menjaga darah tetap encer dan mencegah terbentuknya kerak lemak pada pembuluh darah. Karena itu, gemar makan sambal memperkecil kemungkinan menderita penyumbatan pembuluh darah (aterosklerosis), sehingga mencegah

Seminar Penanganan Pasien Trauma

munculnya serangan stroke dan jantung koroner, serta impotensi. Kapsaisin juga bermanfaat sebagai antiradang dan efektif mengobati bengkak dan bisul. Bila Anda punya waktu, bisa mencoba resep sambal terasi berikut ini, meski di pasaran kini mudah ditemukan aneka sambal jadi. Untuk: 4 orang Waktu persiapan dan memasak: 10 menit Bahan: 5-6 buah cabai merah

5 bawang merah 1 potong kecil terasi Garam Sedikit gula jawa Jeruk limau, ambil airnya Cara membuat: 1. Potong-potong cabai menjadi 2-3 bagian. Kupas bawang merah, biarkan utuh. 2. Goreng bawang merah dan cabai dengan sedikit minyak hingga matang. Goreng terasi. 3. Ulek atau haluskan semua bahan. Bubuhkan sedikit air jeruk limau. Aduk rata. Sajikan. ◗

RS Sari Asih Serang menggelar seminar bertema “Penanganan Pasien Trauma” khusus bagi tenaga medis, 21 Mei di Jl. Jend Sudirman (Pintu Tol Serang Timur) No.38 Kota Serang. Hubungi: telp. (0254) 220022 (hunting), faks. (0254) 220345.

Mobil Mamografi

Tim Unit Mobil Mamografi siap mendatangi kantor atau lingkungan rumah Anda untuk pemeriksaan mamografi, dengan didukung dokter dan radiografer profesional. Minimal peserta 20 orang. Hubungi: Sekretariat Yayasan Kesehatan Payudara Jakarta di RS Kanker Dharmais, Jl. Letjen. S. Parman Kav.84-86, Jakarta, telp. (021) 56967762, faks. (021) 56967762, e-mail: ykpj. sekretariat@yahoo. com, atau Very (08159901106). ◗

TEKA-TEKI KATA No. 005 TTK TAHUN XII NO.5 Mendatar: 2. Tempat menyimpan padi 6. Tak ada yang kalah atau menang 7. Orisinil 8. Anak buah kapal 10. Hewan cerdik dalam fabel 11. Kamu 13. Paduan suara 14. Mahir 15. Siksaan Tuhan 17. Gelanggang olah raga 18. Telinga hidung tenggorok 19. Tanya, pertanyaan (Inggris) 20. Kata ganti orang ketiga tunggal 22. Gelar sarjana hukum 23. Dewan menteri 24. Bubar 26. Ahli membuat keris

28. Hadir 29. Dengki 30. Satu-satunya Menurun: 1. Kapok 2. Tidak dapat diam 3. Bagian isi buku 4. Sungai di India 5. Lalai 8. Kitab suci agama Kristen 9. Istana raja 10. Hewan khas Australia 12. Singkong 14. Kulit yang tipis 16. Banjir 21. Hasil perbuatan 22. Bebas, suci hama 25. Sendiri (awalan) 27. Sekarang ketuanya Jusuf Kalla (singkatan)

Jawaban TTK No.004 Mendatar: 1.Tabib 3.Batal 5.Belanga 7.UUD 8.Panas 10.Asing 12.Obama 14.Agama 16.Bor 17.Akademi 18.Agung 19.Akbar Menurun: 1.Tulip 2.Bulus 3.Bunda 4.Liang 5.Bencana 6.Animasi 9.Arm 11.SPG 12.Osaka 13.Abang 14.Arena 15.Aster


TAHUN XII No.5 / 29 APRIL - 5 MEI 2011

36 G A L E R I

Aktor Inggris, Henry Cavill, telah terpilih untuk memerani superhero AS, Superman, dalam film Man of Steel, yang akan dirilis tahun depan. Aktor kelahiran 5 Mei 1983 itu, mulai akhir April ini, akan mempersiapkan diri untuk membuat tubuhnya kekar dan berisi. “Tubuh Superman yang saya perani akan memiliki bentuk yang berbeda,” kata Cavill, kepada Movieline. Cavill membintangi sebuah film berjudul Immortals. Di film itu, ia berperan sebagai Theseus.

Untuk peran itu, Cavill juga membentuk badannya menjadi kekar dengan perut six-pack dan lemak tubuh 6 persen. Dan agar mendapatkan tubuh seperti itu, eks pemain rugbi itu butuh waktu tujuh bulan dengan melakukan diet tinggi-protein dan rendah karbohidrat. Ditambah latihan tentunya. “Diet dan latihan untuk Superman tidak akan jauh berbeda. Jadi, saya tidak akan kaget lagi,” ucap Cavill. Kita nantikan seperti apa Superman ala Cavill. (dian)

Baby Jim Aditya Enam Kali Minum Susu

Becky Tumewu Jadi Ibu Harus Optimistis Memiliki dua putri berusia menjelang remaja, tak membuat Becky mudah khawatir. “Kalau saya sih optimistis saja karena selama ini sudah berusaha memberikan yang terbaik untuk mereka. Sebagai orangtua, saya ingin anak-anak saya yang utama happy, mandiri, dan memiliki kepercayaan diri yang ISTIMEWA

kebiasaan pergi tidur menjelang dini hari. “Biasa, jam tiga pagi baru tidur. Untungnya saya gampang tidur. Kalau lagi bawa mobil terasa mengantuk, ya minggir sebentar, tidur dulu 1015 menit, nanti segar lagi, deh,” ujar Baby yang mengaku belum bisa rutin berolah raga ini. Dengan keahlian hipnoterapi, Baby kini juga banyak membantu orang-orang yang tidak mampu bersyukur dan menikmati hidup, meski berkecukupan harta benda. Hipnoterapi, tambahnya, juga sangat berguna untuk menjaga kualitas hidupnya. Untuk memelihara kesehatan ia rajin pula bermeditasi, tidak pantang makanan, sehari bisa minum 6 gelas susu, memperbanyak konsumsi buah dan air putih. “Di keluarga saya tidak terbiasa minum manis. Di kulkas nggak pernah ada sirop, tapi selalu ada buah,” tutur psikolog lulusan UI ini. Mungkin karena itu, Baby selalu langsing dengan berat 57 kg dan tinggi 173 cm. “Malah mau cari ahli untuk menambah berat badan,” ucapnya. (rin) ISTIMEWA

Perempuan yang masih setia bergaul dengan ODHA (orang hidup dengan HIV/AIDS), sopir truk, dan kaum marginal ini selalu tampil enerjik. Saat ditemui di sebuah restoran di kawasan Menteng, malam itu pun, Baby tetap ceria, meski sejak pagi cukup sibuk. Kelahiran Jakarta, 5 Desember 1962 yang tengah mengejar gelar doktor ini juga masih menjalankan

KREDIT FOTO

Henry Cavill Persiapan untuk Man of Steel

kuat,” jawab ibu dari Tara (11) dan Kayla (8) ini. Ia pun tak ingin menjadi ibu yang otoriter. Setiap akhir pekan misalnya, kedua putrinya diberi kesempatan menyusun acara untuk keluarga. “Misalnya mereka ingin makan apa di mana, mengunjungi Opa, ke pantai, atau yang lain, orangtua tinggal mengikuti,” ujar kelahiran Jakarta 27 Mei 1970 ini. Becky tak memungkiri kuantitas waktu bertemu anak-anak tak bisa optimal, apalagi lalu lintas Jakarta tidak kondusif untuk itu. “Kemarin waktu ke Perth, wah iri deh lihat orang bisa jalan-jalan santai sekeluarga di tengah kota yang bersih dan rapi. Pasti enak banget kalau di sini bisa begitu,” katanya beranganangan. Sambil menunjukkan ponselnya, Becky menyatakan bahwa lewat alat komunikasi itu ia menyiasati kondisi agar bisa berinteraksi intensif dengan keluarga kapan saja. “Dan kalau sudah sampai di rumah, konsentrasi saya benar-benar buat anak-anak,” katanya. (rin)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.