TRIBUNKALTIM - 02 OKTOBER 2011

Page 1

Harga Eceran

THE BEST

Rp 2.000 Langganan: Rp 55.000/bulan (Luar Samarinda dan Balikpapan ditambah Ongkos Kirim)

kalimantan regional newspaper 2010-2011

Berlangganan Hub: 0542-7020151, 0541-202416

INDEPENDEN & KREDIBEL

No.147/Tahun 9

MINGGU, 2 OKTOBER 2011

follow us: @tribunkaltim

e-mail: redaksi@tribunkaltim.co.id

join us: add us: tribunkaltim.co.id

VERSI IPMA epaper.tribunkaltim.co.id

32

Halaman

Semua Penumpang Cassa Tewas # Jenazah Terduduk di Kursi Masing-masing # Bangkai Pesawat akan Dibelah ”Tadi pagi mereka melaporkan bahwa semua korban sudah tidak bernyawa lagi.” Marsekal Pertama TNI Sunarbowo Sandi, Kepala Operasi SAR Nasional

I BA H ED

TR A G

OK OR

LANGKAT, TRIBUNDelapan belas penumpang dan kru pesawat Cassa 212-200 milik Nusantara Buana Air (NBA) yang jatuh di Gunung Hulusekelam, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, dipastikan tewas. Jenazah mereka ditemukan dalam keadaan terduduk di kursinya masing-masing. Informasi itu diperoleh dari hasil komunikasi radio Posko Search and Rescue (SAR) di Bohorok dengan tim evakuasi lewat jalur udara yang sudah tiba di lokasi kejadian, Sabtu (1/10) pagi. “Setelah tim terakhir diturunkan, tadi jam 10.58 WIB, kami bisa kontak langsung dan mereka melaporkan bahwa semua korban sudah tidak bernyawa lagi. Mereka meninggal dalam keadaan duduk di kursinya masing-masing. Kami mengucapkan berduka cita yang sedalam-dalamnya,” kata Kepala Operasi SAR Nasional, Marsekal Pertama TNI Sunarbowo Sandi. ! Bersambung Hal 9

ANTARA/IRSAN MULYADI

Para keluarga korban kecelakaan Pesawat Cassa 212-200 NBA, histeris begitu mengetahui semua penumpang tewas. Tim SAR bersiap-siap melakukan evakuasi terhadap para jenazah.

KONTROVERSI

DUGAAN

Suara Anak-anak

TEWASNYA seluruh penumpang dan kru pesawat Cassa 212-200 milik maskapai PT Nusantara Buana Air (PT NBA) disebabkan berbagai faktor. Berikut analisa sementara: ! Dugaan sementara kematian seluruh penumpang akibat benturan keras saat pesawat jatuh ! Kecepatan pesawat jenis Cassa bisa mencapai 140 knot (setara 259 kilometer per jam) ! Kondisi cuaca di pegunungan Bahorok sangat ekstrim ! Untuk memastikan penyebab kematian dan jatuhnya pesawat, perlu penyelidikan dari Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) (bec/berbagai sumber)

JEJAK PESAWAT saat ditemukan dalam keadaan tidak terbakar namun mengalami kerusakan di beberapa bagian ! Pesawat dengan register PK-TLF itu terbang dari Bandar Udara Polonia, Medan tujuan Bandar Udara Alas Leuser Kutacane, Aceh Tenggara. Penerbangan pukul 07.00 Kamis dijadwalkan tiba di Kutacane pukul 08.03 WIB ! Pesawat buatan PT Dirgantara Indonesia pada 1989, ditemukan pada ketinggian sekitar 3.000 meter (bec/berbagai sumber) !

AFP/SUTANTA ADITYA

Kalau Sudah Mati... Mana Jenazahnya? PARA keluarga korban jatuhnya pesawat Cassa 212-200 sejak Sabtu (1/10) pagi sudah berkumpul di Lapangan SMPN 1, Bahorok Langkat, Sumatera Utara. Mereka melihat kesibukan Tim SAR. DI TEPI lapangan, keluarga korban melakukan doa bersama. Mereka duduk bersila di atas tikar, tak jauh dari posko SAR. Doa dipimpin keluarga korban, Syamsidar Husni. “Ya Allah, berilah kekuatan kepada keluarga kami yang sudah tiga

hari berada di sana, berikan mereka keselamatan ya Allah,” ucap seorang pria yang memimpin doa bersama. Sontak para keluarga korban berurai airmata. Tangis seperti tak bisa mereka bendung. Usai berdoa bersama, mereka pun saling berpelukan satu sama lain. Meski berasal dari keluarga yang berbeda, namun hari ini mereka terlihat menjadi satu keluarga besar yang saling memberikan spirit agar tetap tegar menghadapi cobaan.

Zuliaha, ibu kandung Dr Suherman yang ikut dalam doa bersama berharap anak dan menantunya bisa ditemukan dalam keadaan selamat. “Semoga hari ini keluarga kami semua bisa ditemukan dan diselamatkan,” ujarnya. *** WAKTU terus berlalu. Harapan mereka mendadak pupus, begitu mendapat kabar bahwa seluruh penumpang dan awak pesawat Cassa 212-200 meningga dunia. Tentu saja

kabar itu, membuat luka. Para keluarga korban yang berada di lapangan SMPN 1 Bahorok, Langkat, seketika itu juga histeris. Bahkan ada lima orang pingsan. Satu pria yang pingsan adalah Junanda, suami dari Syamsidar Yusni (27). Bagaimana tidak, seluruh anggota keluarganya penumpang pesawat. Mereka adalah istri dan dua anak kesayangannya, Haminatul Jannah (4) dan Hanif Abdullah (2). ! Bersambung Hal 9

KEPANIKAN keluarga korban muncul sejak adanya berbagai macam kabar di media bahwa ada penumpang pesawat yang bisa berkomunikasi dengan anggota keluarganya. Adalah Lita, famili salah satu penumpang bernama Astuti. “Saya mencoba telepon sampai 100 kali. Susah masuknya,” kata Lita. Namun, Kamis (29/9) malam, sempat ada yang mengangkatnya. “Suaranya halo-halo, terus putus,” jelas Lita sembari menangis. Menurut Lita, yang menjawab itu anak kecil. Ia menduga, dia adalah Tia Apriliani, anak pasangan Astuti dan Suriadi. Ketiganya menumpang pesawat Cassa itu. Setelah itu, Lita mencoba mengontak kembali, tapi tidak tersambung. Setelah itu kembali tersambung, namun tak ada yang menjawab.

Tidak putus asa, Lita mencoba menghubungi lagi, Jumat (30/9) pagi. “Ada suara perempuan, tapi lemah sekali,” kata Lita. Terakhir kali, ada seorang laki-laki yang menangkat. Ia memanggil-manggil nama seseorang agar bertahan karena pasti selamat. Hj Yulimar, kakak dari almarhumAstuti (52) mengaku masih bisa menghubungi adiknya Kamis (29/9) sekitar pukul 23.00 WIB. “Waktu dihubungi, terdengar suara anak-anak, perempuan dewasa dan lakilaki. Suara mereka saya dengar sangat pelan dan putus-putus. Pertama yang angkat telpon anak-anak, terus saya dengar suara perempuan dan laki-laki, saya yakin adik saya dan keluarganya masih hidup,” ungkapnya. ! Bersambung Hal 9

Ani Sempat Keluar ! Lagi Balikpapan Dilanda Kebakaran BALIKPAPAN, TRIBUN Si jago merah kembali beraksi di kawasan Karang Jati, Balikpapan Utara, Sabtu (1/10) sekitar pukul 02.10 dini hari. Kali ini, Toko Frendy di Jl Ahmad Yani RT 25 nyaris ludes dilalap api. Bahkan anak pemilik toko, Winriani yang biasa disapa Ani atau Meymey ditemukan tewas dalam

keadaan mengenaskan. Seluruh tubuh wanita berusia 38 tahun ini hangus terpanggang api. Jenazah Ani dibawa ke RSU Kanujoso Djatiwibowo untuk divisum. Di tempat kejadian, beruntung ibu Ani yang bernama Oey Yuliani Tirta berhasil diselamatkan dan dibawa ke rumah anaknya yang lain. “Pas kejadian

mereka cuma berdua di rumah. Ani sama mamanya. Suaminya Ani sedang tugas ke Penajam. Kalau mamanya tidur di lantai bawah, jadi cepat lari keluar. Sedangkan Ani tidur di lantai atas,” ungkap tetangga belakang rumah korban. Saat kejadian, ia ! Bersambung Hal 8

Saya Sangat Kehilangan... TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN

Petugas pemadam tengah berusaha memadamkan api yang membakar dua ruko yang berada di Jl Ahmad Yani, Karang Jati Balikpapan, Sabtu (1/10) dini hari.

SETIBANYA di RSU dr Kanujoso Djatiwibowo, jenazah Ani alias Meymey yang dibungkus kantong jenazah diletakkan di kamar tindakan ruang mortuary. Dari dalamnya keluar aroma daging terbakar yang menusuk hidung. Saat dibuka, tampak seluruh tubuh Ani

berwarna kehitaman. Beberapa bagian tubuh seperti lengan dan perut, kulitnya seperti terkelupas. Sementara daster yang dikenakan tampak hangus melekat dengan kulit almarhumah. ! Bersambung Hal 8

HO

Orangutan korban pembantaian.

Ada Kuburan Orangutan SAMARINDA, TRIBUN Fakta dan kebenaran terkait kejadian pembantaian puluhan orangutan di areal salah satu konsesi perusahaan kelapa sawit di Desa Puan Cepak, Kecamatan Muara Kaman, Kabupaten Kutai Kartanegara pada 2008-2010 silam mulai terkuak. Salah satu karyawan

perusahaan perkebunan sawit yang diduga menyaimbarakan pembantaian orangutan (pongo pygmaeus) tersebut bernama Yadi buka mulut. Dia memastikan bahwa kejadian pembantaian puluhan orangutan sebagaimana yang diberitakan Tribun, adalah benar. ! Bersambung Hal 8


2

tribun balikpapan

MINGGU 2 OKTOBER 2011

Kodam Peringati Kesaktian Pancasila BALIKPAPAN - Kodam VI/Mulawarman menggelar upacara Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada 1 Oktober di Lapangan Makodam Balikpapan, Sabtu (1/10). Panglima Kodam VI Mulawarman Mayjen TNI Tan Aspan bertindak sebagai inspektur upacara dan Letkol Inf Frans Purba sebagai komandan upacara. Pangdam mengatakan, peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada hakekatnya untuk mengingatkan seluruh warga negara Indonesia termasuk para prajurit dan PNS Kodam VI/Mlw agar waspada terhadap bahaya laten komunis. Sehingga peristiwa penghianatan G30S/ PKI yang terjadi pada tahun 1965 tidak terulang kembali. “Para prajurit dan PNS Kodam VI/Mlw diharapkan agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap upayaupaya berkembangnya paham komunis gaya baru yang bertujuan mengganti ideologi pancasila dengan ideologi Komunis,” tandas Pangdam. (fer)

Banjir Hadiah di RS Restu Ibu BALIKPAPAN - Meski berlangsung di bawah hujan deras, halal bi halal Rumah Sakit Restu Ibu berjalan sukses dan penuh kekeluargaan. Acara ini sekaligus untuk merayakan hari ulang tahun ke-65 Direktur Utama (Dirut) RS Restu Ibu, Oey Tjeng Sien Sp.PD. “Dengan halal bi halal ini, kami berharap jalinan antara pihak manajemen rumah sakit dengan seluruh karyawannya semakin erat. Agar hubungan kekeluargaan seluruh karyawan Rumah Sakit Restu Ibu tetap terjaga, sehingga memotivasi seluruh karyawan untuk memberikan pelayanan yang lebih baik lagi pada

pasien,” kata dr Bambang Syahrial Sudirjo MKes, Direktur RS Restu Ibu. Terkait dengan fasilitas layanan di RS Restu Ibu, Bambang mengatakan, saat ini pihaknya telah merenovasi gedung UGD dari yang 4 bed menjadi 12 bed. Selain itu dibangun juga 20 ruangan khusus untuk ruang inap korporat atau perusahaanperusahaan yang selama ini bekerja sama dengan RS Restu Ibu. “Fasilitasnya kelas satu, dan di dalamnya ada kolaborasi antara dokter perusahaan dengan dokter Restu Ibu. Jadi total kamar yang ada di Restu Ibu sebanyak 136 kamar,” kata Bambang. Saat ini, RS Restu Ibu juga dilengkapi dengan peralatan operasi mata terbaru, dimana pasien yang dioperasi matanya tidak perlu menginap, tapi bisa langsung pulang karena waktu operasinya hanya satu jam. “ Yang terbaru lagi, dan belum pernah ada di Balikpapan adalah dokter gigi khusus anak. Seluruh fasilitas dan layanan terus kami tingkatkan untuk kepuasan pasien,” kata Bambang. Acara kemarin juga diisi dengan ramah tamah, hiburan dan pemberian hadiah doorprize mulai dari peralatan elektronik, sepeda gunung hingga blackberry. (mei)

DKK segera Rujuk Ilham ke RSCM ● Pasien Suspect Atresia Bilier di RSUD Kanujoso Djatiwibowo BALIKPAPAN, TRIBUN Ilham Syaputra, pasien suspect atresia bilier yang dirawat di RSUD Kanujoso Djatiwibowo hingga kini belum mendapatkan kepastian mengenai rujukannya. Ilham sempat dikunjungi oleh tiga orang staf Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan. “Kemarin memang ada orang kesehatan (DKK) yang datang menjenguk Ilham,” kata Nenny, ibunda Ilham. Namun Nenny mengaku belum mendapat kepastian kapan Ilham akan dirujuk. Ilham sebelumnya sempat akan dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. Hal tersebut dibenarkan Rizani, Humas RSUD Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan. “Berdasarkan informasi, ada petugas dari DKK besuk ke Flamboyan B (tempat Ilham dirawat), mereka juga memberitahu kalau ibu Dyah ke Yogyakarta,” ungkap Rizani

melalui pesan pendek atau SMS. Menurutnya, kondisi Ilham sudah sudah siap untuk dirujuk. “Saya sudah menyarankan kepala instalasi rawat inap untuk menyurati DKK, tapi saya belum dapat informasi, apakah surat itu sudah dikirim atau belum,” ujarnya. Beberapa waktu lalu terbetik kabar Ilham akan dirujuk ke Rumah Sakit dr Soetomo Surabaya. Namun Dyah Muryani, Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan, mengatakan Ilham akan dirujuk ke RSCM Jakarta. “Kami ada Ikatan Kerja Sama (IKS) dengan RSCM, bukan dengan Rumah Sakit Soetomo,” ujarnya saat dihubungi Tribun, Sabtu (1/10).

TRIBUN KALTIM/GEAFRY NECOLSEN

Ilham Syaputra, pasien suspect atresia bilier masih dirawat di RSUD Kanujoso Djatiwibowo.

Meski demikian, lanjut Dyah, rujukan tergantung dari dokter yang menangani Ilham. “Karena dokter yang lebih tahu kondisi pasien.

Mereka (tim medis) juga tahu rumah sakit mana yang cocok untuk pasien,” jelasnya. Saat ini, DKK Balikpapan tengah mengupayakan

koordinasi dengan RSCM mengenai rujukan Ilham. “Kami upayakan untuk dirujuk secepatnya,” kata Dyah.(m34)


MINGGU 2 OKTOBER 2011

3

Kalung Emas 12 Gram Dirampas Penculik ■ Nabila dan Cahaya yang Hilang di Penajam, Ditemukan di Balikpapan

TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN

CIUM ANAK - Seorang jamaah calon haji (calhaj) kloter I Kalimantan Timur mencium anaknya saat meninggalkan Gedung Banua Patra menuju Asrama Haji Batakan, Sabtu (1/10). Sebanyak 318 calhaj dari Balikpapan dan Malinau kemarin masuk asrama haji sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci. Berita selengkapnya di Halaman 5.

Silakan Beri Saran yang Objektif SAMARINDA, TRIBUN Halal bihalal Kerukunan Keluarga Pelajar dan Mahasiswa Kalimantan Timur (KPMKT) yang digelar hari ini, Minggu (2/10), pukul 19.00 dapat menjadi momentum para alumni untuk kembali menjalin kebersamaan. Kegiatan yang digelar di Lamin Etam Gubernuran Kaltim diperkirakan dihadiri 1.000 orang ini diharapkan menyatukan berbagai alumni yang telah menyebar berkiprah di bidang politik, birokrasi dan pengusaha, dalam satu keluarga membangun Kaltim. “Jarak yang jauh dan waktu selama ini menjadi hambatan bertemu alumni KPMKT. Halal bihalal ini momen untuk kembali menghangatkan hubungan yang membeku menjadi lebih terbuka sehingga tercipta keharmonisan. Ini momen baik sekali bagi alumni sudah menjadi satu keluarga,” kata Said Safran, pensiun PNS yang berkiprah dunia usaha. Bagi Said Safran yang juga

mantan Sekprov Kaltim, halal bi halal KPMKT sekaligus ajang partisipasi saling maafmemaafkan agar menumbuhkan semangat kebersamaan. Tak hanya organisasi KPMKT, tapi juga organisasi lain, masyarakat dan pemerintah untuk bersama-sama membangun Kaltim. Said Safran mengajak alumni KPMKT untuk berpikir apa yang bisa diberikan kepada pemerintah selaku pelaksana pembangunan daerah di Kaltim. Pikiran itu harus objektif bukan atas pertemanan, namun berdasarkan realita. Sementara itu, mantan Direktur Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kaltim Aminuddin mengharapkan halal bihalal sekaligus silaturahmi KPMKT ini mengembalikan memori para alumninya yang dahulu berjuang mencari ilmu di rantau orang sebagai rakyat Kaltim dengan belajar menghadapi keterbatasan yang ada.

“Mencari ilmu di rantau orang sangat kental ikatan keluarga dan lebih dekat. Sesama pelajar dan mahasiswa tidak memandang dari mana mereka berasal apakah dari ekonominya kurang atau latar belakang dari pas-pasan seperti kalangan petani, PNS dari swasta. Tujuannya sama mencari ilmu, sehingga tercipta nuansa satu nilai juang. Nah, inilah yang perlu dihidupkan kembali membangun Kaltim,” katanya. Lebih lanjut, Aminuddin menceritakan saat ini masingmasing alumni KPMKT menjalankan profesi yang berbeda dan berhasil di bidang swasta, birokrasi dan politik hingga dikenal menjadi tokoh masyarakat. Ini dapat direkatkan menjadi satu keluarga yang memiliki background pejuang saat menuntut ilmu di kampung orang. “Dengan sisa umur kita, hendaknya menyatukan kembali dalam satu keluarga untuk membangun Kaltim,” kata Aminuddin.(min)

PENAJAM, TRIBUN - Dua bocah perempuan warga BTN Nenang, Kecamatan Penajam, Penajam Paser Utara (PPU), Nabila Atika (7) dan Cahaya Kabila (3), yang hilang sejak Jumat (30/9) sore akhirnya kembali ke rumah orang tua mereka. Keduanya ditemukan di jalan lalu dibawa ke Mapolres Balikpapan, pada Jumat (30/9) malam sekitar pukul 23.00. Kemudian pukul 07.00, Sabtu (1/10) keduanya di antar ke rumahnya di RT 09, BTN Nenang. Nabila yang kini duduk di kelas I SD Muhammadiyah Penajam menuturkan, ia dan Cahaya dibawa ke Balikpapan seorang perempuan berjilbab. Wanita itu juga menggendong seorang bayi dan sempat duduk di samping rumah orang tuanya. “Ibu itu ajak kami jalan-jalan. Katanya mau belikan es krim dan balon,” ungkapnya. Setelah itu, keduanya kemudian mengikuti wanita itu dan berjalan di jalanan masuk BTN samping Kantor Satpol PP. Kemudian, lanjut

TRIBUN KALTIM/SAMIR

Nabila dan Cahaya saat dimintai keterangan di Mapolsek Penajam.

Nabila, wanita tersebut menyetop pengojek dan mengantar mereka ke pelabuhan kelotok menuju Balikpapan. Di atas kelotok, kalung emas Cahaya seberat 12 gram dirampas penculik. “Waktu itu Cahaya tidak menangis diambil kalungnya,” katanya. Setiba di Balikpapan, tutur Nabila, ia dibelikan es krim oleh penculik. Cahaya dibelikan juga es krim dan balon. Namun Cahaya sempat menangis. “Saya takut nanti

Polisi Usut Laporan Satu Nasabah ● Dugaan Penipuan Bestprofit ● Korban Mengaku Rugi Ratusan Juta SAMARINDA, TRIBUN Dugaan penipuan PT Bestprofit Futures terhadap nasabah ditelusuri Polresta Samarinda. Namun sejauh ini hanya satu laporan yang diusut. Pasalnya yang melapor karena merasa dirugikan hanya satu orang atas nama Feny Suhartini Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arkan Hamzah didampingi Kasat Reskrim Kompol Arif Budiman membenarkan, laporan resmi yang masuk ke polisi terkait dugaan penipuan dan penggelapan PT Bestprofit Futures terhadap nasabahnya

baru satu orang yakni Feny Suhartini. Sedangkan sejumlah nasabah lainnya yang mengungkap kerugiannya di media massa belum ada yang melapor resmi. “Baru satu orang (Feny), belum ada tambahan laporan ke polisi,” kata Arif, Sabtu (1/ 10), ketika dikonfirmasi tentang nasabah PT Bestprofit yang mengaku ludesnya uang ratusan juta rupiah untuk menanam saham. Dalam laporan resmi ke polisi, Feny mengaku rugi Rp 135 juta. Uang miliknya disetorkan sejak Mei 2011 lalu. Kini laporannya masih dalam

Modem Didiskon dan Bebas Internet 3 Bulan

Krematorium Tercanggih Rampung Akhir 2011

● Telkomsel Gelar Broadband Day

● Ruslan-Hendra Pimpin Yayasan Budi Luhur 2011-2014

BALIKPAPAN, TRIBUN - Telkomsel kembali menggelar Telkomsel Broadband Day di Balikpapan Superblock, Sabtu (1/ 10). Berbagai kegiatan digelar dalam Broadband Day kali ini diantaranya penjualan ponsel dan modem, lomba mewarnai dan menggambar, dance competition serta Sm*sh Wanna Be Contest. “Kami berharap Telkomsel hadir lebih dekat lagi dengan pelanggan melalui kegiatan ini. Kami mengajak beberapa mitra dalam kegiatan ini, dan memberikan harga istimewa untuk pelanggan,” kata Mu’minin. Beberapa ponsel yang ditawarkan cukup terjangkau bahkan ada ponsel yang dibanderol dengan harga Rp 200.000 hingga tablet jutaan rupiah sesuai dengan jenisnya. Modem pun bisa diperoleh dengan potongan harga sebesar Rp 100.000. “Harga modem mulai Rp 350 ribu. Ada pula diskon cukup besar pada jam tertentu untuk beberapa item,” kata Mu’minin didampingi Corporate Communication Telkomsel Kalimantan, Rina Dwi Novianti. Dengan harga spesial modem, pelanggan akan diberikan garansi sekaligus free internet selama tiga bulan. Ditargetkan penjualan seluruh ponsel dan modem bisa mencapai hingga 1.000 unit selama satu hari pelaksanaan acara. Antusiasme pengunjung juga terlihat cukup tinggi. Bukan hanya di stan penjualan, tetapi juga saat pelaksanaan lomba menggambar dan mewarnai yang berlangsung meriah. Dilanjutkan dengan dance competition dan Sm*sh Wanne be Contest. Kegiatan yang didukung BNI, Honda dan Sempoa Indonesia Pratama ini akan kembali digelar Oktober-November mendatang mengingat respon pelanggan yang cukup besar. “Kami akan kembali melaksanakan acara serupa beberapa bulan ke depan, sebagai upaya kami memberi nilai lebih bagi pelanggan,” ujarnya. (may)

BALIKPAPAN, TRIBUN Ruslan Aliansyah dan Hendra Lie terpilih menjadi Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal (sekjen) Perhimpunan Tionghoa Balikpapan periode 2011-2014 dalam rapat umum pengurus Yayasan Budi Luhur di Hotel Sagita, Sabtu (1/10). Pelantikan pengurus Perhimpunan Tionghoa Balkpapan dilakukan di aula rumah jabatan Walikota malam harinya. Menurut Ruslan, Perhimpunan Tionghoa Balikpapan adalah wadah yang menaungi Yayasan Budi Luhur dan semua paguyuban. Perhimpunan ini juga akan mengakomodasi kegiatan warga Tionghoa lebih luas, mulai dari kegiatan pendidikan, sosial bahkan melakukan bisnis untuk mendanai kegiatan perhimpunan. “Budi Luhur ditingkatkan menjadi perhimpunan yang lebih luas karena sejauh ini cuma mengurusi soal kematian, tidak bisa yang lain.

Kami berharap dengan terbentuknya Perhimpunan Tionghoa Balikpapan, kami bisa berbuat lebih banyak bukan saja untuk warga Tionghoa tapi seluruh masyarakat Indonesia dimanapun,” tutur Ruslan. Semasa menjabat sebagai Ketua Umum Yayasan Budi Luhur, menurut Ruslan, telah banyak yang dikerjakan para pengurusnya seperti merintis pembangunan taman pemakaman Tionghoa, dan yang cukup fenomenal adalah pembangunan krematorium di Kilometer 15 Karang Joang, Balikpapan Utara. Fasilitas krematorium yang direncanakan rampung akhir 2011 nanti, dibangun di atas lahan milik Yayasan Budi Luhur seluas 1,4 hektare. Nantinya akan menjadi fasilitas krematorium yang paling canggih dan modern, bukan saja di Kaltim tapi di Kalimantan, bahkan di Indonesia. “Mesin kremasinya adalah mesin termuktahir dari Tiongkok, yang akan

menjamin proses kremasi yang beradab, cepat, bersih, dan ramah lingkungan. Kalau biasanya untuk kremasi dibutuhkan waktu 6-8 jam, tapi dengan mesin yang kami miliki ini hanya 45 menit. Mesin ini sangat canggih dengan sistem komputerisasi, ramah lingkungan, dan nyaris tak berbau,” kata Ruslan. Diperlukan dana sekitar Rp 4 miliar untuk pengadaan fasilitas krematorium, termasuk pengadaan mesin kremasi dan sarana pendukung lainnya. Menariknya lagi, fasilitas krematorium ini pun bisa dipakai bukan saja oleh warga Tionghoa, tapi juga umat lain seperti Hindu yang memerlukannya dalam prosesi agama mereka. Yayasan Budi Luhur menaungi Paguyuban Guang Zhao, Paguyuban Hainan, Perkumpulan Harapan Insani dan Perkumpulan Pintu Mas dengan jumlah anggota keseluruhannya sekitar 20.000 orang. (mei)

Catatan dari Konferensi Hutan Indonesia (2-Habis)

Pengusaha Bingung Urus Izin Konservasi BIDANG bisnis dan lingkungan selama ini mengalami benturan. Keduanya dianggap tidak bisa berjalan beriringan tanpa saling merugikan yang lain. Ke depan mulai muncul komitmen melestarikan lingkungan dari kalangan pebisnis tanpa harus meninggalkan sisi berlawanan. DIREKTUR Jendral Center for International Forestry Research (Cifor), Frances Seymour mengungkapkan, masa depan hutan Indonesia telah menjadi pembicaraan hangat 18 bulan terakhir. Ini dipicu penandatanganan Letter of Intent antara Pemerintah Indonesia dan Norwegia serta moratorium izin baru

pembukaan hutan dan lahan gambut. Menurut dia, sebagian kalangan bisnis khawatir moratorium membatasi pertumbuhan ekonomi. Di pihak lain, tekad para pengusaha yang tergabung dalam Kamar Dagang Indonesia (Kadin) terkait konservasi sudah lebih baik. Namun menurut Wakil Ketua Umum bidang Lingkungan Hidup dan Perubahan Iklim Kadin, Shinta Kamdani masih ada beberapa kendala yang perlu ditertibkan. Sejumlah kendala yang diungkap Shinta saat Konferensi Hutan Indonesia di Jakarta, Selasa, (27/9), seperti pencitraan negatif saat ada perusahaan berkomitmen melestarikan lingkungan. Kendala selanjutnya adalah

dipukul,” ucap Cahaya polos. Dari pelabuhan Kampung Baru, wanita tersebut mengajak keduanya naik angkot menuju pusat kota. Nabila mengaku, mereka dibawa di taman yang memiliki air mancur. Kemungkinan keduanya dibawa ke taman Bekapai Balikpapan. “Kami di air mancur itu, wanita itu sudah pergi. Lalu ada yang antar kami ke kantor polisi. Tadi malam kami tidur di kantor polisi di kursi panjang,” turut

Nabila. Ibunda Cahaya, Hj Karmila saat memberikan keterangan di Mapolsek Penajam mengungkapkan, kalung emas milik anaknya 12 gram hilang. Di kalung itu ada huruf A yang singkatan nama Aya. “Bagi saya, kalung itu nggak apa-apa hilang, yang penting anak saya pulang dengan selamat,” katanya. Setelah mendengarkan penjelasan anaknya, Karmila mengaku bila keduanya diajak wanita tersebut di depan depo isi ulang air minum miliknya saat bermain. Ia memperkirakan, kemungkinan hanya anaknya yang akan diculik. Kapolres AKBP Widaryanto didampingi Kapolsek Penajam, AKP Ardiansyah mengatakan, kasus penculikan ini akan terus diselidiki meskipun keduanya sudah kembali dengan selamat. “Orang tua jangan mengenakan perhiasan emas yang berlebihan kepada anaknya yang masih kecil. Karena itu bisa memicu orang untuk berbuat jahat,” tandasnya.(mir)

penggunaan lahan yang tidak jelas. “Penggunaan lahan yang tidak jelas menyulitkan perusahaan. Bagaimana mau konservasi kalau lahannya tidak jelas?” tutur Shinta. Pengusaha, lanjutnya, masih kebingungan mengurus perizinan di tingkat daerah. Kendati ada Satgas REDD+ di berbagai tingkat pemerintahan, Kadin juga mengharapkan adanya program joined study group. Lalu di masa mendatang, kerjasama tidak hanya dilakukan antara kedua pemerintah (G to G), tetapi juga bagi sesama pebisnis (P to P). “Ke depan kerjasama tidak hanya G to G antar pemerintah. Tetapi juga P to P, untuk melihat bagaimana keberlangsungan perusahaan di negara lain yang juga memiliki

penghasilan dari REDD+,” kata Shinta. Sementara itu, Presiden belum lama ini membentuk satgas REDD+ tahap kedua yang diketuai Kuntoro Mangkusubroto. Sedangkan sebagai Sekretaris Satgas adalah Staf Khusus Presiden RI Bidang Perubahan Iklim, Agus Purnomo. Menurut Kuntoro, Satgas akan segera mengadakan rapat perdana sekaligus pemaparan usulan program. Salah satunya adalah pembentukan badan REDD+ yang ditargetkan bisa terbentuk di awal 2012 mendatang. “Kami baru akan menggelar rapat perdana. Badan (REDD+) itu awal 2012 harus sudah terbentuk. Unsurunsurnya sendiri baru akan dibicarakan,” ungkap Kuntoro. (handry jonathan)

penyelidikan kepolisian. Arif berjanji secepatnya menyelesaikan proses penyelidikan. Adapun soal tuntutan, nasabah PT Bestprofit meminta dikembalikan uangnya. Menurut Arif, polisi tak bisa campur tangan. Polisi hanya memproses laporan resmi yang masuk. Tentang penggantian kerugian, menurut Arif, nasabah dapat menempuh jalur hukum perdata. “Polisi harus mencari dulu ada unsur pidana atau tidak. Kalau seumpama ada delik pidana, pasti kami proses. Polisi tidak bisa campur ganti rugi pihak yang dirugikan,” ujarnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Kepala Cabang PT Bestprofit Futures

Samarinda, Dicky, pada 29 September 2011 lalu mengatakan, pihaknya belum bisa memberikan keterangan pers terkait tuduhan nasabah yang dialamatkan pada perusahaan yang dipimpinnya. Pihaknya memilih akan menunggu dulu hasil penanganan oleh pihak kepolisian baru akan memberikan penjelasan. “Saat ini saya mohon maaf, saya belum bisa memberi penjelasan soal masalah ini sampai ada perkembangan lebih lanjut dari kepolisian. Saat ini penanganannya masih dilakukan kepolisian, jadi kami masih menunggu selesai penanganannya oleh pihak kepolisian dulu,” ujar Dicky. (min)


4

MINGGU 2 OKTOBER 2011

tribun samarinda

1.000 Anggota Garda Bangsa Apel Kebangsaan ● Hari Ini di Lapangan Kinibalu Samarinda ● Muhaimin Batal Hadir yang membuat kami menawarkan SAMARINDA, TRIBUN - Sekitar NKRI harga mati,” ujarnya. 1.000 anggota Gerakan Pemuda Ketua Umum DPW PKB Kaltim, Kebangkitan Bangsa (Garda Syafruddin, menambahkan, apel Bangsa) Kaltim, Minggu (2/10) kebangsaan digelar sebagai sarana siang ini, akan mengikuti apel untuk meningkatkan kesadaran kebangsaan di Lapangan Kinibalu berbangsa dan bernegara bagi belakang kantor Gubernur Kaltim. pemuda di tengah derasnya arus Apel kebangsaan yang NEV modernisasi dan globalisasi yang mengambil tema “NKRI Harga Syafruddin sangat mempengaruhi karakter dan Mati” ini sedianya dibuka Ketua perilaku anak bangsa. Umum PKB yang juga Menteri Tenaga Kerja “Di era globalisasi ini kaum muda dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar. Namun seringkali mengabaikan tradisi dan kultur karena Muhaimin pada saat yang bersamaan bangsa serta nilai persatuan dan kesatuan harus menghadiri rapat kabinet, maka apel sebagai warisan para pendahulu. Karena itu akan dibuka Ketua DPP Saiful Bahri Ansori apel kebangsaan ini merupakan salahsatu dan dihadiri Wakil Sekjen PKB Yusuf Mujeni. bentuk penguatan rasa nasionalisme yang “Beliau (Pak Muhaimin) tidak jadi datang ke akhir-akhir ini mulai terkikis dan kecintaan Samarinda, karena beliau kebetulan ada rapat terhadap bangsa dan negara yang mulai kabinet. Jadi sebagai pengganti beliau adalah memudar, seperti adanya kasus bom bunuh Ketua DPP PKB Saiful Bahri Ansori,” kata diri yang terjadi belakangan ini dan masih Ketua Garda Bangsa Kaltim Alifndasi kepada maraknya gerakan-gerakan radikal,” ungkap Tribun, Sabtu (1/10). dia. Menurut dia, tema “NKRI Harga Selain itu, tambah dia, apel kebangsaan Mati”sengaja diangkat dalam apel juga dilakukan untuk memperkuat peran kebangsaan kali ini, mengingat mulai Garda Bangsa sebagai badan otonom PKB rapuhnya rasa nasionalisme kebangsaan dan yang akan menggarap pemilih pemula dan degradasi budaya dalam segala bidang, segmen kaum muda, serta menyiapkan seperti menurunnya moral dan etika anak mesin-mesin politik menjelang pemilu bangsa, serta ketidakadilan terjadi dimana2014.(m28) mana. “Maka atas berbagai persoalan itulah

Hari Ini FKPMKT Halal Bihalal ● Perekat Ikatan Persaudaran dan Memperkokoh Persatuan SAMARINDA, TRIBUN Untuk merekatkan ikatan pesaudaraan, memperkokoh perasatuan dan kesatuan antar komponen masyarakat Kaltim, Forum Kewaspadaan Dini dan Persaudaraan antar Masyarakat Kalimantan Timur (FKPMKT) menggelar halal bihalal di Pendopo Lamin Etam, Minggu (2/10) hari ini, pukul 13.30. Sekretaris Umum FKPMK T Drs H Andi Mahmud ZA menjelaskan halal bihalal ini salah satu wujud dan implementasi pembauran antarmasyarakat Kaltim menuju keserasian dan keharmonisan antar masyarakat Kaltim. “Halal bihalal ini untuk menyamakan persepsi antara keinginan pemerintah dengan rakyat Kaltim dalam rangka membangun Kaltim yang lebih baik dari kondisi yang ada sekarang. Karena sebaik apapun program pembangunan yang dicanangkan, harus mendapat dukungan dan partisipasi penuh dari rakyat Kaltim,” kata Andi Mahmud dalam pers rilisnya

TRIBUN KALTIM/M YAMIN

Pengurus FKPMKT dan panitia halal bihalal saat konferensi pers di sekretariatnya.

didampingi Ketua Panitia Pelaksana Drs H Hamsyi Djamhari dan Seketaris Achmad Jubaedi. Rencananya, halal bihalal akan dihadiri Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak dan Dewan Pembina FKPMKT HM Jos Soetomo. Acara ini diisi siraman rohani dan pencerahan disampaikan oleh Ustad Habib Muhammad Muctar Al Habsy dari Jakarta. Halal bihalal yang menjadi silaturahmi akbar antar komponen masyarakat Kaltim diperkirakan dihadiri

500 undangan. “Kami atas nama panitia mengajak unsur komponen masyarakat dan jajaran pengurus FKPMKT yang belum menerima undangan tertulis, mohon untuk datang dan menghadiri kegiatan silaturahmi akbar ini pukul 13.30 di Pendopo Lamin Etam Gubernur Kaltim. Kita manfaatkan momentum silaturahmi ini menjadikan kita semua bagian dari Rahmatan Lil Alamin dan menjadikan FKPMKT sebagai rahmat bagi Kaltim,” kata Andi Mahmud. (min)

TRIBUN KALTIM/HASBI

Kapal tongkang bermuatan batu bara melintas di bawah Jembatan Mahakam Samarinda.

Lima Kapal Tabrak Jembatan Mahakam ● Pilar Ketiga dan Sebeng Jembatan Retak SAMARINDA,TRIBUN Belum lagi selesai proses pembayaran ganti rugi kerusakan Jembatan Mahakam akibat ditabrak kapal tongkang, Jumat (30/9) malam lalu kembali terjadi insiden serupa. Tongkang menabrak pilar Jembatan Mahakam. Sedikitinya lima kapal tongkang yang melintas di kolong jembatan pada malam itu sekitar pukul 19.30 hingga 21.00 menabrak secara bergantian pilar ketiga dan bagian sebeng jembatan hingga mengalami retak. Menurut saksi mata, Yudi, yang juga penjaga pilar nomor empat Jembatan Mahakam, lima kapal tongkang yang menabrak pilar dan sebeng jembatan itu

adalah kapal tongkang minyak, tongkang kayu dan tiga tongkang batu bara. “Dari lima kapal itu, yang paling parah menabrak pilar itu yakni tongkang batu bara yang ditarik tugboat KSA 47, sedangkan yang lainnya cuma menyerempet biasa aja,” kata Yudi kepada Tribun, Sabtu (1/10). Ia menjelaskan, saat tongkang batu bara yang ditarik tugboat KSA 47 menabrak pilar itu, bagian atas jembatan terlihat goyanggoyang dan di pilarnya terlihat ada percikan api. Selain itu bagian sebeng jembatan juga retak akibat terkena tabrakan. “Lima kapal yang menabrak pilar jembatan itu berasal dari arah utara

menuju ke hulu Mahakam. Penabrak pertama adalah tongkang minyak, lalu tongkang kayu, kemudian ketiga tongkang batu bara yang ditarik tugboat KSA 47, keempat tongkang batu bara dan kelima juga tongkang batu bara,” bebernya. Lima kapal tongkang yang menabrak pilar tiga jembatan Mahakam itu, kata Yudi namanya tidak sempat terlihat mengingat kejadiannya pada malam hari. Yang bisa dilihat hanya tugboat KSA 47 saja. “Tongkang-tongkang yang menabrak pilar itu tidak berhenti. Mereka malah melaju kencang,” tandas Yudi. Hal senada dikatakan Supri, saksi mata lainya yang juga penjaga pilar empat.

Dinas PU segera Cek SAMA halnya dengan aparat kepolisian. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Kimpraswil Kaltim Husinsyah yang dikonfirmasi Tribun siang kemarin, juga baru mengetahui tentang kejadian tertabraknya pilar ketiga Jembatan Mahakam yang terjadi Jumat (30/9) malam. Husinsyah, mengaku dirinya baru mengetahuinya dari media. Ia belum menerima laporan dari stafnya terkait kejadian tertabraknya pilar Jembatan Mahakam. Meski demikian, dia berjanji pihaknya akan segera melakukan pengecekan ke lapangan. “Saya baru tahu itu, dan saya belum dapat laporan resmi. Terimakasih atas

informasinya, kami akan coba cek ke lapangan dulu,” kata Husinsyah, Sabtu (1/10). Asal tahu saja, tertabraknya pilar jembatan Mahakam pada Jumat (30/9) malam merupakan yang kesekian kalinya. Pada Selasa (27/9) lalu kejadian serupa juga terjadi. Menurut saksi mata Yudi, pilar nomor tiga di jembatan itu pada Selasa lalu diserempet kapal tongkang batu bara. Kejadian kapal tongkang yang menabrak pilar juga terjadi pada Januari 2010 lalu. Sebuah kapal tongkang RMN 352 menyeruduk pilar ketiga jembatan Mahakam itu hingga retak dan setelah itu diperbaiki kembali.(m28)

Menurut Supri, pilar nomor tiga dan bagian sebeng jembatan yang ditabrak lima buah kapal tongkang itu masih ada bekasnya. “Pilar ketiga yang ditabrak tongkang itu masih ada bekasnya sampai sekarang. Beberapa bagian pilar terlihat sudah retak dan pagar-pagar pembatas pilar yang terbuat dari kayu sudah bergeser masuk kebawah pilar,” kata Supri. Meski demikian, kata Supri, hingga sekarang (siang kemarin, red) belum ada satupun petugas yang terlihat memeriksa pilar yang tertabrak lima tongkang itu. Padahal tabrakan itu cukup parah dan berulang-ulang. Kepala Kepolisian Kawasan Pelabuhan Samarinda AKP Yos Solatta mengatakan, pihaknya baru mengetahui kejadian tersebut dari Tribun, Sabtu (1/10). Namun pihaknya siang kemarin berjanji akan segera melakukan pengecekan ke lapangan tentang kebenaran informasi tersebut. Sekadar diketahui Jembatan Mahakam yang menghubungkan Kota Samarinda dengan Samarinda Seberang itu sudah seringkali ditabrak pilarnya oleh kapal tongkang yang lalu lalang di Sungai Mahakam. (m28)


tribun balikpapan

MINGGU 2 OKTOBER 2011

5

Keberangkatan Dua Calon Haji Ditunda ! Hari Ini Mulai Pemberangkatan Jamaah dari Balikpapan BALIKPAPAN, TRIBUN Ratusan jamaah calon haji (calhaj) tiba di Embarkasi Haji Batakan Balikpapan, Sabtu (1/10). Di sana, calhaj didata ulang dan diperiksaan barang bawaannya. Pendataan ulang dilakukan untuk memastikan calhaj telah melengkapi dokumen-dokumen. Selain itu, calhaj juga menjalani pemeriksaan kesehatan di poliklinik asrama haji. Pada saat pemeriksaan, didapati ada calhaj yang terpaksa harus menunda keberangkatannya. Seorang lainnya ditunda keberangkatannya karena dokumen belum lengkap. Dari 269 calhaj asal Balikpapan, yang akan diberangkatkan hanya 267 orang. Kepala Kantor Kementerian Agama Balikpapan, Syaifi, membenarkan penundaan kedua calhaj tersebut. “Iya memang ada calhaj yang ditunda. Penundaan ini karena visanya masih belum lengkap,” jelas Syaifi. Sedangkan yang seorang lainnya sakit. Jadi ada dua orang yang belum bisa berangkat. Ini bukan dibatalkan tapi nanti diikutkan ke kloter berikutnya,” tegasnya.

Haji

2011

TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN

Petugas memeriksa kesehatan salah seorang jamaah calon haji kloter I asal Balikpapan di Klinik Asrama Haji Batakan Balikpapan, Sabtu (1/10).

Gratis Periksa Kesehatan UNTUK memastikan kesehatan jamaah calon haji (calhaj), Panitia Penyelenggara Haji (PPIH) melakukan pemeriksaan kesehatan. “Pemeriksaan dilakukan tiga kali. Salah satunya di sini (klinik embarkasi Haji Manggar Balikpapan),” jelas Sabilal Rasyad, Kepala Kesehatan Pelabuhan Balikpapan. Pemeriksaan ulang ini dilakukan untuk mengantisipasi jangan sampai ada calhaj yang belum divaksinasi. Calhaj yang diberangkatkan dari Bandara Sepinggan Balikpapan berasal dari Kaltim, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara. Para calhaj menjalani pemeriksaan kesehatan meliputi tekanan darah, tes

kehamilan, pemeriksaan laboratorium hingga vaksinasi meningitis. Rasyad juga mengatakan, jika ada calhaj yang sakit akan dirujuk ke RSUD Kanujoso Djatiwibowo. “Untuk rujukan haji satu-satunya di sana. Pemeriksaan ini gratis atau tidak dipungut biaya,” tandasnya. Demikian juga saat dirujuk ke RSUD Kanujoso, tidak dikenakan biaya. Semua ditanggung oleh Kementerian Kesehatan. Pihaknya juga menyediakan paket obatobatan secara gratis. “Paket ini berisi masker, oralit, handyplast, obat nyeri otot, dan obat untuk penyakit ringan,” kata Rasyad sambil menunjukkan isi paket tersebut. (m34)

24 Finalis Bersaing ! Hari Ini Pemilihan Utu-Keke di e-Walk BALIKPAPAN, TRIBUN - Merayakan ulang tahunnya ke-27, Wakor Maesa -wadah koordinasi orang Minahasa- di Balikpapan menggelar Gebyar Seni dan Budaya, Pemilihan Utu dan Keke di e-Walk Balikpapan Superblock, Minggu (2/10). Akan ada 24 finalis yang bersaing memperebutkan gelar Utu dan Keke tahun 2011. “Kegiatan ini rutin kami laksanakan setahun sekali. Tujuannya selain untuk mengenalkan seni budaya Minahasa, juga untuk menumbuhkan kecintaan akan seni budaya Minahasa kepada kaum muda keturunan Minahasa yang ada di Balikpapan. Ini juga sebagai pengobat rindu akan kampung halaman di Manado,” kata Hendro Umbas, Wakil Ketua I. Apalagi dalam acara ini akan ditampilkan juga tarian maengket dan musik kolintang serta dimeriahkan oleh paduan suara dari

Sangkakala Choir. “Nantinya, bagi Utu Keke yang terpilih akan kami kirim ke pergelaran Seni Budaya Maesa se-dunia di Batu, Malang, pada 8-14 Oktober,” kata Hendro. Para juri yang menyeleksi pemilihan Utu dan Keke diambil dari juru independen dari unsur pemerintah, dan mewakili PHRI dan pemerhati fashion. “Kami berharap, para finalis ini bisa menjadi duta untuk membawa nama baik orang-orang Minahasa dimana pun mereka berada. Sekaligus agar seni dan budaya Minahasa tetap terpelihara. Agar mereka tidak lupa akar rumput dari mana mereka berasal,” tutur Hendro. Rencananya acara dibuka Walikota Rizal Effendi. Jumlah perkumpulan kekeluargaan yang tergabung dalam Wakor Maesa Balikpapan sebanyak 54 perkumpulan, dengan jumlah jiwanya sekitar 24.000 jiwa. (mei)

TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN

Jamaah calon haji kloter I antre untuk pemeriksaan buku kesehatannya setelah masuk di Asrama Haji Batakan, Sabtu (1/10). Sebanyak 318 calhaj dari Balikpapan dan Malinau kemarin mulai asrama haji sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci Mekah, Minggu (2/10) hari ini.

Syaifi menduga belum selesainya pengurusan visa karena ada kesalahan di Kementerian Agama pusat. “Mungkin sewaktu pengurusan visa di Jakarta ada

satu yang terlewatkan,” kata Syaifi. Meski demikian, Syaifi menjamin para calhaj tersebut akan tetap diberangkatkan. Pihaknya akan menunggu pengurusan visa selesai dan

calhaj yang menderita sakit menjalani perawatan hingga memungkinkan untuk diberangkatkan. “Kami optimis mereka bisa berangkat,” tandasnya.(m34)

Malinau Bertambah 8 Orang JIKA tidak ada rintangan, 51 jamaah calon haji (calhaj) asal Malinau akan diberangkatkan ke Jeddah, Arab Saudi. Hal itu disampaikan Hakimin, Tim Pembimbing Jamaah Ibadah Haji Malinau. Dari 51 calon jamaah haji itu, lima orang diantaranya adalah petugas daerah yang akan membimbing pelaksanaan haji. “Dalam 51 jamaah haji tersebut ada lima

orang petugas daerah yang membimbing ibadah haji di sana (Arab Saudi). Kelima orang itu juga mengikuti ibadah haji,” jelasnya. Untuk Malinau, mendapat kuota haji tambahan sebanyak delapan orang. Menurutnya, semua calhaj yang masuk dalam penambahan kuota haji akan diberangkatkan di kloter akhir, yaitu kloter 17.(m34)

Kedapatan Bawa Migor dan Madu DEMI keamanan jamaah calon haji (calhaj), pihak PT Angkasa Pura I memeriksa semua barang bawaan. Ratusan koper berwarna biru itu diperiksa melalui x-ray. Beberapa koper terpaksa dibongkar setelah terlihat adanya benda mencurigakan. Ditemukan sebuah botol kecil dililit dengan selotip berwarna cokelat dan disita

oleh petugas PT Angkasa Pura. Setelah dibuka ternyata botol tersebut berisi madu. “Pemeriksaan ini perlu, karena demi keamanan dan kenyamanan calon haji sendiri,” kata Sugiarto, Koordinator Pengamanan Angkasa Pura. Botol berisi madu tersebut, menurut Sugiarto, tidak di izinkan untuk

dibawa. “Karena botol madu bisa mengembung, khawatir pecah dan merusak barang bawaan mereka (calon haji). Botol ini kami sita,” jelas Sugiarto. Penyitaan itu hanya bersifat sementara. “Nanti kalau mereka pulang, barang-barang ini akan kami kembalikan,” ujarnya. Tidak hanya madu yang disita. Ada pula calhaj

yang membawa minyak goreng (migor). Pengalaman tahun lalu, tambah Sugiarto, pernah menemukan tuak (minuman keras tradisional). “Tahun lalu ada yang bawa tuak, mungkin karena tradisi mereka minum tuak jadi dibawa juga waktu naik haji,” ungkapnya sembari tertawa.(m34)


6

MINGGU 2 OKTOBER 2011

SMD

SMD

Dijual Cash/Kredit DP30% max 3th Fortuner Solar Tahun 2007 Warna Hitam, Fas. Lengkap, Barang Istimewa, 0204395/6 OKT Hub. 081347683000

SMD

SMD

Dijual Cash /Kredit DP 50% Max 3th Mitsubishi L300 Minibus, Bensin, Tahun 1995 Warna Biru, barang Mulus, Harga nego Hub. 081347683000 0204396/6

OKT

SMD

SMD

OKT

SMD

0205559/5

OKT

SMD

Dijual Honda Jazz Th’2004 Full Sound, TV, Velg Ring 17, harga nego, hub. 081347677999 0204486/5OKT

SMD

Dijual Daihatsu Gran Max Th’08, Wrn Gold Metalik, Kond Bagus, Mulus, Fas. Full Kulit, AC Dingin, VR, Hrg. 90jt Nego, Hub. 08125806773

0206118/4

0205552/5

OKT

SMD

0206135/4

OKT

SMD

Dijual Mitsubishi Kuda Grandia Th’03 Wrn Biru Metalik, Cat Asli, Body Kaleng, Fas. Lengkap, mesin prima, interior oke, Hrg. 105jt Nego, Hub. 081350741769 0206132/4 OKT

Dijual Suzuki Sadekick Th’96 Wrn Ungu Metalik, Kondisi Siap Pakai, Full Sound Sistem, Hrg. 73jt Nego, Hub. 0206139/4 OKT 081253499974

RM Pasundan Depan Bandara Membthkn Krywn/ti Usia Max.25Th H:082159742141

MOBIL DIJUAL

00185273B

Dicari Guru Les Privat Utk TK/SD/SMP/ SMA Hub:085247221503

RENTAL MOBIL Tridea:Sewakan Mobil Mulai 225Rb/ Hr&4,5Jt/Bln.Jasa Antar Orang/ Barang.Hub:081253585443/05427113364/08152005812 00183969B

Agista Rent Alphard,Everest, Cygnus ,Fortuner, Pajero, Triton ,Innova ,Avanza. Hub: 082153 780019

00185293B

Retail Honda Nusantara Surya Sakti Membthkn Colector, T.Leader ,Marketing ,Adm Bengkel,Mekanik&Surveyor Pghsln 5Jt Syrt:Pria/Wnt Min SMU Pnmln Mnrk Pny Sim C.Krm Lmrn Ke NSS Bpp Jl Soekarno Hatta KM 2 Telp:0542-733346 ,NSS Bontang Jl MT Haryono (Kantor PosBontang) Telp:0548-27231

AC/KULKAS Delta Servc Kulkas,AC,M.Cuci Rp10.000 Hub:0542-7111360/081520318884 Krj Dtmp 00184548B

24Jam Service AC,Kulkas ,M.Cuci ,K.Gas,Pom Air,W.Heater Hub:08534 6766403

00184980B

PARABOLA

Dicari Supir/Sales Kanvas u/ Produk roti Syrt:Memiliki Kendaraan Sendiri Hub:Eddy 08195022227

00185796B 00185802B

JASA SERVICE Edo AC Service Menrima Bkr Psg/ Perbaikan AC,Msn Cuci,Kulkas Kerja Di Tempat Hub:085347015599/0542-742227 00184543B

Abadi Teknik Service AC 30Rb ,Kulkas, M.Cuci,Dll Hub:082148566496/5661338 00185302B

Rizal Service Kulkas,M.Cuci,Frezer,AC,Dll Krj DiTmpt Hub:081347777148 00185340B

Kharisma Mandiri Service AC&Alat Rmh Tangga Lainnya Hub:0542-732424 Garansi 00185836B

M.Alif Service AC Bkr Psg AC,Msn Cuci,Kps Angin,Kulkas,Dll Hub:085247 224994 00185844B

Service Panggil Kulkas,M.Cuci, K.Gas, Dispenser,Water Heater H:08125310858 00185848B

Eko Service AC,Kulkas,K.Gas,Pom Air,Wastafel,Genset Dll H:5648424 30Mnt Tiba 00185901B

Service Panggil Elektronik TV,DVD,Dll Ongkos 70Rb Bergaransi Hb:05427146435 00186177B

LOWONGAN Dbthkn Sgra:1)Admin,2)Marketing,3)Sales Counter,4)Driver,5)Accounting,6)OB/OG Syarat:Min SMU/Sdrjt(1,4,6),D3(5),Pnmpln Menarik Utk(3),Punya Sim&BPKB( 2&4) .Lmrn Lgs Kirim Ke PT Teleshindo Shop Jl Jend Sudirman Rt.32 No.01A Bpp 00184390B

Dicari Helper PT Baru Indah Jl Indrakila Gg Diponegoro No.2 Rt.52 Hub:0542861686/7074077 Kmp Timur 00185898B

Dicari:Sekretaris Yg Mahir Mengopera sikan Internet,Mengetik &Administrasi Mahir Berbahasa Inggris Lisan& Tulisan, Mau Bekerja Keras,Rajin&Punya Inisiatif Kerja Lmrn Dpt Dikirimkan Ke Jl Jend Sudirman Komp Ruko Bpp Permai Blok F2 No.25 00185903B

Dcr Guru B.Inggris Part/Full Time H:Star English Course 876862 10Pgi-6Sore

00185610B

Parabola Gambar Bersih Dan Tajam Pasang Baru Dll H:081952554799/ 081253469181

0204379/3

Dicari Karyawati Toko Berpenampilan Menarik.Kirim Ke Pandansari Motor Jl Pandan sari Rt.17 No.28 HP:08134 6209047 00185605B

Dicari Staf Admin & Karyawan Toko Lamaran Langsung Ke Toko Rizalie Steel Ringroad Tlp:082158740805/7207468 00185833B

Dicari Mekanik Bengkel Mobil Kecil Yg Berpengalaman Hub:081253011133 Bpp 00185835B

00185838B

Dcr Supir Usia Max.25Th Ada Sim A Pria.Krm Lmrn Ke Anggun Dekor Jl Jend Sudirman 508 Tlp:7672887 Bpp

Dbthkn Tng Pria u/Supir Kanvas Roti & u/ Tng Prod Roti Umr Maks 35Th.Lmrn Ke Jl Inpres 2 Rt.18/14 Hub:081350965540

Dcr Operator Mesin Bubut Pglmn Min 1Th Bw Lmrn Ke Dhaka Technologies Jl Mulawarman Rt.28 No.02 Bpp 00185852B

00185885B

Dbthkn Marketing Peralatan Filter Air Syr t:Pria Min SLTA Usia Max.35Th Memiliki Sim B,Jjr&Suka Bkrj Krs Peminat Hub:081350636999 00185887B

Dbthkn Pengajar Yg Bsa Ngajar SD & SMP Untuk Kls Malam Di Perumnas Kilo 3 SMS 085652258329/082159098509 00185890B

0204827

Dicari pembantu rmh tangga dan karyawan yang pengalaman membuat kue. Diutamakan single. Hub: 7013780/ 081254735056

Dbthkn Sgr Adm Logistik & Purchasing (Memiliki Sim A/C),Accounting/Adm Keua ngan Brpglmn Min 1Th Dibidnya Masing 2.Lmrn Diantar Lgs Ke Jl Letjend Suprapto Rt.14 No.2 Tlp:426046 00185955B

Dbthkn Sgra:1)Site Manager,2)Proj Manager Syarat:S1 Teknik,Ms Office,Bhs Inggris Aktif.Lmrn Dkrm Via Email Ke:adm @ptborne scitr an usa.com atau bornes cont 87212 4/3561 Dbthkn Krywn RM P/W 17-30Th Min SMP.Lmrn Lgs Ke Fantasy Junction AA5/ 34 Rawon Semarang 00186176B

Dibutuhkan Sgra Wanita Berjilbab Min Bs Mgoperasikan Ms Office.Lmrn Ke Axel Computer Komp Perum Regency Blok U No.2 Tlp:8870124 Dibth:T.Sipil Utk Posisi PM, SM,SE,SS, Drafter ,Safetyman, Driver,Admin.Kirim Ke PT BAM Jl Soekarno Hatta No.45 Rt.90 KM 5 mail@ bayuaji. net/0542860393 Dibth:Koki(3 Org),Admin/Acc(2 Org) ,Waitress (4 Org),Opr Game Net(2 Org).Dapoer Geulis Sepinggan 08195 2578999 00186180B

Innovage Advertising Membutuhkan Karyawan Utk Pss;SPG/SPB,SPV,ADM. Lamaran Lengkap Diantar Langsung Ke Jl S Parman No.29 Rt.03 Gn Malang Telp:0542-745230/085270483895 Balikpapan 00186181B

Dibutuhkan Tenaga Kerja Wanita Usia Max 24 Tahun, Single, Datang langsung ke Perumahan Wika Mahogani Hills M2

0205572/6

Dijual Kijang Super G Tahun 1995 Long Fas. AC, Tape,VR, PS, Harga Rp 52 Jt Hub. 08125527519 0204048/5OKT

0206929

KURSUS Kursus Mengemudi Instruktur Sabar & Profesional Hub:Ganesa Car 05427672560

OKT

OKT

0206120/4

Bg Siapa Saja Yg Melihat Mbl KT 1037 KG Silahkan Hub:Saya La Baru(Pak Guru)HP:085250717071/Ktr Polisi Terdkt 00185938B

MAKANAN & MINUMAN

OKT

Dijual Cepat BU Daihatsu Bravo Th’97 Warna Merah Maroon, kondisi siap pakai, harga 70 Jt nego, hub. 08125550921 0204485/5OKT

00184546B

Pondok Belajar Diperumnas Kilo 3 Mnrma Anggota Br Untuk Kls Pgi,Sore&Malam Untuk TK-SMP Kls7 Ada Kls Prvt & reguler Hub:085754092505/082159098509 00185892B

SEDOT WC Sedot/Kuras WC Saluran Mampet H:05425676060/085659820311 Wahyu Wijaya 00185226B

00185199B

HEWAN PIARAAN

Dijual Kijang Innova tipe V th’2008 Bln 6.Warna SilverStone.K 54.000.Pribadi.Full Variasi.ada 3 unit LCD.Hrg.195jt.Hub.0812 558 2629 02055650/5OKT

Dijual Daihatsu Xenia Li Family 2010, Silver Bagus/seperti baru, hub. 081347464927 Jl. kadrioning 65a 0204472/4 OKT depan Erlisa

Dijual Kijang LSX 1,8 Efi Th’02 Wrn Hijau Metalik, Kondisi Oke, Hrg Nego, Hub. 081347208697 0206110/4 OKT

Melayani Carteran, hub. 0857536 88861“ 19 OKT

APC Rental Xenia, Avanza, Terios harian/ blnan hrg spesial. Hub. 081347408545

00185905B

00185907B

00185201B

KOST Trm Indekos Jl A Yani Jemb Maryati Gg Dahlia No.6 Rt.31 Hub:0542-5615691 00185595B

PRIVAT Menerima Les Privat/Semi Privat TK/SD/ SMP/SMA (Guru Rumah) Smua Pelajaran Hub: 0878-1228-1386 00184880B

PROPERTI

RUPA RUPA Cahaya Walet Menjual Peralatan Burung Walet Anda Ingin Beternak Burung Walet?Skrg Jgn Bingung Lg!!!Kami Beri Solusi,Bsa Rmh Tinggal Biasa Brtngkt Pasti.....Hub:Ayong 082151048074 00184666B

Dijual Murah Lemari Ukir,Meja Gebyok, Pelaminan,Kulkas,Kursi Salon Dll Hub: 081253176870/08134724999 00185896B

Djl Cpt Rmh Graha Indah PGRI Blok X No.5 Rt.85 Hrg 200Jt.Dan Mobil Daihatsu Zebra Hrg 30Jt Hub:Sdr Tuti 085250 178938 00185900B

DESAIN ARSITEKTUR Rancang-Bangun-Renovasi-IMBKontraktor Hub:Ir Adi 082159173795/ 085652085982 00185231B

RUMAH DIJUAL Dijual Rumah Baru+PLN DP Murah Byr Suka2 Hub:082159566699/081347899765 00185279B

RUKO DIJUAL Ruko Dijual Jl Jend Sudirman Klandasan Seberang Masjid Attaqwa Hub:0853461 27472/0542-7137229/0542-423167 00185557B

RUPA - RUPA KEHILANGAN

Dibutuhkan Operator Bulldozer Pend. Min SMA/Sederajat Peng. Min 2 Thn Lmrn Ke Villa Tamara Blok L10, Cp. 082112957333 (Bamb ang), 0852461 66682 (Totok)

Dicari supir simA, usia 20-25Th, jujur, disiplin, Hub. 081520951279 5OKT

Pelayaran bth wnt/pria utk adm kantor, keuangan, logistik, utk shipping, Abk. Kapal, perwira de/mesin, Lmrn krm ke PO BOX 1129 Samarinda 2OKT

Dibthkan Sgr:1. Kary. Operasional, 2. Staf Gudang, 3.Teknisi AC & Lampu, 4. Sopir truk, 5. Office boy, Paket gaji: Pokok + tunj.makan & transport + fee. Krm Lmrn ke PO BOX 1156 Samarinda 75001 / Jl.Rajawali Dalam 3 No.64, Sam arinda 2OKT

Dicari Operator Excavator, Sim A, Tenggarong Seberang Hp. Bp. Iwan S. 081330300985 / Bp. Joko W 08534447 8440 3 OKT

Dicari Operator Excavator, Sim B2, Batu Kajang Hp. Bp. Toby 082141 941996

Dicari Sopir punya SIM A. Lamaran kirim ke. Perum Karpotek Blok T No.12 Smd

5OKT

RENTAL MOBIL Mufli Rent Sewa Xenia, Avanza, Innova, Triton hr, bln + supir/non supir 08524 6443611 2 OKT

Rental Hr/Bln Pajero Spor t, Triton, Innova, Hub. 081254998345 19 OKT

Rental/Antar jemput Xenia/Innoxa/Terios, Hub. Cela Rental 085349 108889 14 OKT

Disewakan Avanza, Xenia, 200rb/hr, bln,

0206130/4

OKT

Dijual Toyota Corolla Twin Camp Th’88 Wrn Putih, Fas. AC, DVD, Mp3, USB, TV, PS, PW, Sentralook, Mirror, Milik Pribadi, Hrg. 39jt Nego, Hub. 082156836844 0206106/4 OKT

Lempake, Lok. Strategis, Bebas Banjir, Siap Bangun, SHM, Hrg 50jtan, Hub. 081346575963 / 082158540319 12 OKT

Dijual tnh Kaplingan di Jl. Suryanata & Lempake, Lok. Strategis, Bebas Banjir, Siap Bangun, SHM, Hrg 50jtan, Hub. 082158540319 / 0821 39090892 12 OKT

PELUANG USAHA

ARSITEKTUR

3 OKT

Take Over Panther 2006 Rp.15Jt, Grand Max Pick Up 2009 Rp.20Jt, 05417203281“

Dijual Daihatsu Feroza th’1998 Indepeden Warna Biru Silver Cat Asli Kondisi Mulus Hrg Nego Hub.0812 5362 222 NO SMS

Dibtuhkan penjual roti kliling 4 Orang, Persyrtan: Sim C, Hub. 0852 47973257

Samarinda MOBIL

Dijual KIA Picanto Tahun 2010 Plat Cantik Nomor Ciamis Z 444 WI bisa balik nama An. Pembeli Fas. AC, VR, PS, PW, Harga Rp 110 Jt Hub. 08125527519 0204393/5OKT

LOWONGAN

29 OKT

The Silver Distributor Perak Lapis Emas Putih Terkemuka Di Indonesia Menerima Pembelian Grosir Dlm & Luar Kota Hub:Counter The Silver Di E-Walk Lt.Dasar/Tlp:021-36919996

Dijual Toyota Rush tipe G th’2008 bln Desember.Warna Hitam.Hub.0812 5484 3733 02055650/5OKT

The Silver Distributor Perak Lapis Emas Putih Terkemuka Di Indonesia Menerima Pembelian Grosir Dlm & Luar Kota Hub:Counter The Silver Di SCP Lt.2/ Tlp:021-36919996

PELUANG USAHA

ANTAR JEMPUT Trm Antar Jemput Sekolah,Krywn,Dll Bpp Regency-Daksa&Sekitar H:0542-7019209

Fortuner Rent, Mnyediakan Kend. Trbaru, Xenia, Terios, Grand Max, Luxio Hrg Lbh Murah Dr Biasanya, Dptkan Paket Keluarga Dgn Hrg Spesial Hub. 081350085827/ 0541 7070740

21 OKT

Dicari Perlengkapan Sandblasting complete Bks Dlm Kondisi Bgs & Siap PAkai Hub:Emy 0542-7035630/Taufik 70080031

OKT

SMD

26 OKT

ALAT BERAT

Dijual Kia Pride Th’07 Wrn Merah + Audio, Hrg. 95jt Nego, Hub. 05419124660 0205554/10

SMD

Persia 00185894B

OKT

SMD

31 DEC

Berkat Jaya Catering Tr m u/ Rmh Tangga,Kantor,Kotak,Murah Diantar H:7017578

0205572/6

SMD

SMD

Dijual Cepat Truck Isuzu Th’08 4X4 Originil, Jarang Pakai, KM. 10.000, Hrg. 135jt Nego, Hub. 081229644890

Dijual Kucing Hubungi:08125062048

OKT

SMD

Dijual Suzuki APV Type X Th’2007, Biru Metalik, Cat Asli, PW, PS, AC Double, Lengkap, harga 117 Jt hub. 0811587061 0204474/4

Dijual Escudo Th’95 Wrn Hitam Fas. Lengkap, AC, Tape sound Hrg 72jt Nego hub. 08125506187

SMD

Dijual Aveo Cevrolet LT Th’05 Wrn Merah Metalik, Fas. Lengkap, Full Variasi, Kondisi Bagus, Milik Pribadi (Ex. Wanita) Hrg. 90jt Nego, Hub. 085348408816 0205561/5

0235641

Dbthkn Sgra : 1). Site Manager, 2). Proj Manager Syarat : S1 Teknik, Ms Office, Bhs Inggris Aktif Lmrn Dkrm Via email ke : adm@ptbornescitranusa.com atw bornescont@yahoo.com tlp / fax : 872124 / 3561

OKT

SMD

00185939B

00186179B

Dbthkn Pria/Wnt Utk Marketing Usaha Air Minum Isi Ulang Peminat Silahkan Hub:081350047073

No.02 BPN Hub: 081350161100

00185936B

Dcr Driver Sim A Max.30Th.Kirim Lamaran Ke Maxi KM 3,5 Tlp:748720

00186178B 00185850B

OKT

Dijual Honda CRV Tahun 2005 Warna Silver Stone, Milik Pribadi, Barang Istimewa, Full Variasi/Sound, KM Rendah, Jarang Pakai, Harga Nego Hub. 081347528002 0204392/5OKT

SMD

Dijual Toyota Avanza G Tahun 2006 Warna Biru Metalik, Fas. Ac Dobel, Ada TV, Mesin Oke, Siap Pakai, Hub. 081346320460 0204377/3

00185934B

00185956B

Dbthkn Krywn(Min SLTA)Krywti(SLTP/ SLTA),Supir(Max.30Th)Lmrn Ke Toko Bahan Kue Sinar88 Pandansari88 H:0542426729

OKT

Dijual Toyota Fortuner tipe G 2.5cc Solar.th’2007 akhir.Warna Hitam.Km Rendah.Hrg.295jt Hub.0812 558 2629

SMD

SMD

Dijual Daihatsu Ceria Th’01 wrn merah ferrary, Fas. Ac Dingin, CD, mesin halus, body mulus, hrg. 52jt nego, Hub. 081347793789 0206122/4 OKT

Dijual Ford Ranger XLTD 2.500cc Tahun 2008 Warna Merah Metalik, Harga Rp 163 Jt Hub. 081346320460

00185914B

LPK Bunda Butuh Pembantu Rmh Tgg 1,4Jt,Baby Sitter 1,8Jt Hub:0542-7014718

Dijual Honda Jazz IDSI th’2005 Warna Silver Hrg.132jt Nego.Hub.0812 558 2629 0206130/4 OKT

OKT

OKT

SMD

SMD

00185584B

00184945B

Jihan Tekhnik Service AC,Kulkas,Msn Cuci Dll Hub:0542-5666043/085246405202

Take Over Cery QQ Th’07 Wrn Merah Ferrary, KM. 15.000, Fas. Lengkap, Mulus Terawat, Angs. 2.165.000 sdh 7X Bayar, Ganti DP. 25jt Nego, Hub. 0206124/4 081347110174

Urgent!!Dibutuhkan Driver/Sopir Sim A/ B1 u/ Perusahaan Distribusi Di Kaltim Krm Lmrn Ke PT SNS Jl MT Haryono No.12 Balikpapan

00185308B

Dijual Suzuki Sidekick Th’98 Warna Putih, Cat Asli, Lengkap, harga 78 Jt hub. 081933843237 0204487/5OKT

SMD

Bth Sgr:Master(ANT3/4);Mualim I&II (ANT5) ;KKM(ATT3/4);Masinis I&II(ATT 5);ABK (ANTD) ;Oiler ,Deck,Srt2 Lgkp Utk Di Bpn.All Pglmn Min 5Th Di Bid Kpl.CV To: jobvacancy021-6516123 ,Info:021-26337233

0198023

ELEKTRONIK

Dijual Panther Pajero Th’95 Brown Metalik, Cat mulus, Body Mulus, Mesin Prima, Siap Pakai, Hrg. 55jt Nego, Hub. 081350741769 0206130/4

0205562/11

SMD

SMD

SMD

Dijual Cepat Kijang LSX 2002 Warna Biru, Fas. AC, PS, Tape, Kondisi mulus sekali, serius hub. 265086 / 081254793079 / 08125587250 primagama English, pattimura smd seberang 0204464/3 OKT

02055650/10OKT

Dijual Mitsubishi L300 Box Th’2009 Warna Hitam, Kondisi Bagus siap pakai, harga 165 Jt nego, hub. 05417171332 0204482/5OKT

SMD

SMD

Dijual Kijang Kapsul LSX Th’98 Akhir Wrn Biru Metalik, Fas. VR, Sound Sistem, AC Dingin, Kondisi Baik, Milik Pribadi, Hrg Nego, Hub. 085246905441

SMD

SMD

SMD

Dijual Nissan Latio Matic th 2007 Wrn Abu-abu Silver, KM 54rb, Bagus Terawat, Hub. 08125845933 (NO SMS/ 0206137/4 OKT TP)

Balikpapan

OKT

SMD

02055650/5OKT

SMD

SMD

Dijual Mobil Sedan Honda Maestro Th’90/91, Wrn Silver, Kondisi sangat mulus, Velg Racing Ring 17, Ac Dingin, PW, PS, CL, Mirror, Tape, CD Mp3, Milik Pribadi, Tanpa Perantara, Hrg Nego, Hub. 081253000610 OKT

Dijual Cepat.Toyota Kijang PickUp th’1983.Surat2 lngkp.Mesin Standar.Kondisi Jalan.Ban Bagus.Cocok u/ Pasar Malam atau Kebun.Hrg.14jt Nego.Hub.0821 5717 3856 02055650/5OKT

OKT

Dijual Nissan Livina XR Th’08 Wrn merah, Jok Kulit Backled Paten, Sensor Mundur Angka, Full Variasi, KM Rendah, Hrg. 146jt Nego, Hub. 08125844811 / 081220703916

SMD

Dijual Honda Freed Th’11, PSD, Wrn Hitam, Kondisi Seperti Baru, KM. 5rban, Hrg. 225jt Nego, Hub. 081254636369 0206141/4

0204399/6

SMD

Take Over Mitsubishi Colt T120ss Pick Up Tahun 2009 Pemakaian 2010 Warna Hitam, Ganti DP 35 Jt Angs 25 bln x Rp 2.781.000,-Barang Istimewa, kondisi Mulus & Terawat Hub. 081347683000 0204397/6 OKT

SMD

OKT

SMD

SMD

Dijual motor Byson 150, Wrn Putih Th’10 Akhir, Kondisi Terawat, KM. 1200, Hrg. 20jt Net, Berminat Hub. 085247503311

0205556/5

SMD

Dijual Cash /Kredit DP 30% Max 3th Escudo 2.0i Tahun 2001 Warna Silver, Fas. Lengkap,barang Mulus, Siap pakai, Harga Nego Hub. 081347683000

Dijual Cash / Kredit DP 50% max 2th Grand Civic Tahun 1991 Warna Silver, Fas.lengkap, kondisi bagus, hub. 0204394/6 OKT 081347683000

Dijual Honda Accord Vtil ‘01 Automatic Wrn Biru Tua Metalik, Interior kulit asli, Barang Simpanan, kond. Mulus Sekali, Hub. 082122066668 / 081254171385

SMD

Dijual Kia Carnival Th’01 Diesel Wrn Abu abu Metalik, KM. 45.000 an, Fas. Sunroof, EM, AC, Lengkap, Istimewa, Hrg Nego, Hub. 081254240560

SMD

SMD

Dijual Suzuki Swift Type ST Manual Th’07 Wrn Merah, Fas. TV LCD, Hrg.135jt Nego, Hub. 08125887565

0205553/31OKT

SMD

Dijual Honda Jazz IDSI Th’08 Wrn Putih, Hrg. 145jt Nego, Hub. 085246754535 0205553/5

Dijual Cash / Kredit DP 30% max 3th Toyota Avanza G Tahun 2009 Warna Silver, fas. Lengkap, Mulus, harga nego Hub. 081347683000 0204398/6 OKT

SMD

Dijual BU Honda Accord Th’2009 Wrn Silver Metalik, 2,4 VTIL Automatic, Tangan Pertama, Full Body KIT, Mulus, Hrg Nego Hub. 08125854322

Dijual Avanza S Th’2010 Wrn hitam Full Variasi, KM 19rb-an, Pemakaian Pribadi, Asli Smd, hrg 165jt nego Hub. 081253773409 0205572/6 OKT

SMD

3 OKT

ARSITEKTUR

2 OKT

Arsitektur : Rancang / Bangun Rumah, R. AB, Hub. 0541-7203281“ 29OKT

ALAT BERAT Dijual Excavator Caterpillar 320D Th’08, Kond. Siap Pakai HM.5200, Cp. 082112957333 (Bambang), 0852461 66682 (Totok) 29 OKT

Disewakan / dijual Forklift Komatsu / Toyota 3½-5 Ton Th’2009, Hub. 082159815159 / 0811550459 8 OKT

KOST MENERIMA Kost Pria/Wnt, Fas. Tv, Dpr besar, RT, Kmr Besar”, Hanya 4 KMR, ada tmpat parkir, Lok. Antasari, Hub. Suryani 081253 360899 16 OKT

Terima Kos Harian/Bulanan Full AC, TV, Springbed, Lemari. Ada dapur dan mesin cuci, 5 menit dari SCP Hub. 05417737138 5 OKT

RUPA-RUPA Resto WR. Bandung Jl. Juanda No. 214 Smd, Tlp. 743688 mulai sabtu 24 sept’11 Buka Kembali, Menu: Ayam Tangkap, Sop Buntut, ikan balita, Gurame Asam Manis & Nasi Timbal, dll 29 OKT

Djl Projektor Toshiba type TDP-TW350 Hrg 12jt, Home Teater, Café, Seminar dll, hub. 08125806773 3 OKT

Dicari Agen Genset/Listrik Darurat Tnp Bhn Bkr U/ Wil. Kaltim 082120705001 6OKT

CV. Time Mandiri Jual Beli Rmh, Tanah Rancang Bangun Gmbr Reno vasi Rmh, Kntor, Ruko, RAB, gambar, dll, Hrg terjangkau, hub. 085228981122 / 085250058789 7 okt

CV. Dunia Property Menerima Jasa Pembangunan Rumah, Ruko, Kantor, Rmh Walet, Dll, by. Desain Gambar Rmh (gratis) & RAB, Hrg Murah, Hub. 0541765910 081254 786289/08125463882 utk Wil Smd. 15 OKT

TANAH DIJUAL Dijual tnh Kaplingan di Jl. Suryanata &

Jual/Rental/Barang utk Bt. Bara: Cat 345, Hitachi 870, PC 400, PC 200, D76, DT scaning, Nissan, Hub. 081347336698 3 OKT

KEHILANGAN Telah hilang sertifikat tanah No. sertifikat 2886, Uk. 10X20 M2, AN. Nazarudin Jl. Kestela 2 Blok A No. 214 2OKT

Telah hilang sertifikat tanah No. sertifikat 2886, Uk. 10X20 M2, AN. Nazarudin Jl. Kestela 2 Blok A No. 214 2OKT

Telah hilang STNK Mtr Yamaha Mio AN. Jakran KT 2930 NL 2OKT


CMYK

tribun manca

MINGGU 2 OKTOBER 2011

7

Petinggi Al Qaeda Tewas Obama Puji Militer AS merupakan WASHINGTON, penghargaan untuk TRIBUN- Presiden komunitas intelijen AS Amerika Serikat dan Yaman. Karena Barack Obama Awlaki dan memberikan pujian organisasinya telah pada militernya yang secara langsung telah menewaskan bertanggungjawab petinggi Al Qaeda atas kematian banyak Yaman, Anwar Alwarga Yaman. Awlaki, dalam sebuah “Ini bukti bahwa Al serangan. Qaeda dan afiliasinya Obama menyebut tidak akan memiliki tewasnya Al-Awlaki tempat aman di bersama salah satu manapun di dunia,” pengikutnya, Samir kata Obama. Khan, sebagai bukti Namun, AS tetap bahwa tidak ada waspada tempat bagi Al-Qaeda ARRAHMAH mengantisipasi di mana pun di dunia. Petinggi Al Qaeda Yaman Anwar Al-Awlaki. kemungkinan adanya “Al-Awlaki adalah serangan balas sutradara di balik dendam. Selama ini Al-Awlaki memang dikenal rencana pemboman pada Natal 2009 yang sebagai perekrut ulung jaringan teroris di AS. gagal. Pada 2010, rencana lainnya untuk Anwar Al-Awlaki adalah ulama kelahiran menggagas pengeboman di pesawat kargo AS AS yang terkait kelompok Al Qaeda yang juga gagal,” kata Obama, seperti dilansir dari hampir selalu memainkan peranan penting Arab News pada Sabtu (1/10). dalam beberapa aksi terorisme di Negeri “Ia juga berulangkali menyeru pada warga Paman Sam. Pria kelahiran North Carolina ini AS dan dunia untuk membunuh orang-orang tak bersalah lainnya demi agenda pembunuhan adalah target utama serangan intelijen di Yaman yang sudah diintai selama tiga kejinya,” lanjut. minggu.(vnc) Obama melanjutkan, tewasnya Al-Awlaki

Serbia Larang Parade Gay menginginkan adanya parade gay karena tidak menguntungkan pihak pemerintah secara politis,” keluh Goran Miletic, panitia penyelenggara. Sementara pihak keamanan mengatakan, larangan justru dilakukan untuk menjaga keamanan masyarakat. “Kami memperkirakan pengadaan parade gay dan unjuk rasa lain yang menentang pengadaannya bisa mengganggu ketenangan masyarakat. Kami sudah melihat indikasi akan terjadi kerusuhan di Beograd, di mana banyak kantor pemerintahan yang diserang dan mobil yang dibakar jika kami tidak melarang pengadaan parade,” kata Menteri Dalam Negeri Ivica Dacic.

BEOGRAD, TRIBUN- Pihak berwenang Serbia melarang parade gay yang sedianya dihelat hari ini di ibukota Beograd. Alasannya, menghindari terjadinya bentrok yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa seperti tahun lalu. Dilansir dari laman CNN, larangan juga berlaku untuk sejumlah bentuk unjuk rasa yang menentang pengadaan parade tersebut. Panitia penyelenggara mengkritik larangan tersebut dengan menuding pemerintah mendukung kelompok ekstrim kanan. “Tahun lalu pemerintah mengatakan bahwa negara lebih solid daripada para perusuh, namun tahun ini sepertinya tak lagi begitu. Mereka memang tidak

tokoh

Presiden Boris Tadic mendukung kebijakan aparat keamanan. “Dengan pelarangan ini, warga Serbia serta populasi lesbian, gay, biseksual, dan transgender akan terlindungi,” ujarnya dalam sebuah pernyataan. Tahun lalu, sejumlah orang terluka dalam parade gay di Beograd setelah kelompok sayap kanan memaksa menerobos barisan dan mengacau jalannya acara. Parade tersebut adalah yang pertama kalinya diadakan lagi sejak tahun 2001. Di Serbia sendiri, homofobia merebak. Homoseksual bahkan disebut sebagai wabah penyakit, dan paradenya disebut sebagai parade memalukan di kota Irinej yang menjadi basis Gereja Ortodoksa Serbia.(vnc)

Manmohan Singh

Perdana Menteri yang Tak Suka Libur SEPERTI rakyat, seorang pemimpin pasti berharap bisa menikmati hari libur bersama keluarganya. Namun Perdana Menteri India Manmohan Singh justru sebaliknya. Pemimpin berusia 79 tahun itu tak mengenal hari libur dan terkesan menjauhkan diri dari hari yang paling ditunggu banyak orang tersebut. Dituturkan dalam jurnal Caravan, sejak berkuasa pada 2004 Singh tidak pernah sekali pun mengambil jatah liburnya. Tiap hari, bahkan pada akhir pekan, kerjanya hanya mengurus negara, sehingga ia pun dijuluki perdana menteri gila kerja. Saking tidak pernah berlibur, Singh tidak tahu apa yang harus dilakukan jika ia berlibur. Bekas penasihat medianya, Sanjaya Baru, mengatakan sekali waktu profesor ekonomi itu sedikit tertarik kepada relaksasi ketika ia melakukan kunjungan resmi ke daerah wisata populer, Goa. Sanjaya pun mengingatkan bahwa Singh bisa menghabiskan Minggu paginya di pantai karena kebetulan kunjungan itu saat hari libur. Tapi apa jawab Singh? “Apa yang harus saya kerjakan di sana?” Putrinya, Daman Singh, mengingat satu-satunya liburan keluarga yang pernah ia nikmati bersama sang ayah SMD

0206106/8

TIMESOFASSAM

adalah pada 40 tahun lalu. Ketika itu mereka berlibur selama tiga hari di Nainital, sebuah bukit yang berjarak 232 kilometer dari New Delhi. “Saat kecil, kami hanya berpikir semua ayah begitu. Dia tidak berubah sama sekali,” kata Daman, yang menulis sebuah buku tentang orang tuanya. Singh tak hanya menghindari liburan. Arsitek ekonomi liberal India itu juga dikenal karena tetap

OKT

0204381/3

OKT

SMD

Dijual Taruna FGX tahun 2003 warna biru silver, fas AC Dobel blower, CD,VR,PW,PS CL, EM,orisinil luar dalam, harga nego hub. 081347217288 165532/2OKT

membawa kebiasaan lamanya, seperti menghindari restoran mewah, jas mahal, dan mobil mewah. Sifat ini membuat ia dikenal sebagai pemimpin yang jujur dan pandai di tengah kehidupan politik India yang korup. Kendati demikian, posisi Singh tidak otomatis aman. Pemerintahannya mulai digoyang sejak terkuaknya serangkaian skandal korupsi yang dilakukan bawahannya.(ti)

SMD

Dijual Nissan X Trail tipe XT Jok Kulit,Tahun 2007, Warna Hitam Metalik, Lampu Atas, Barang sangat istimewa, KM rendah, Hub. 081346659322 / 0541-262088

SMD

Filipina Diterjang Topan Nalgae ● Badai Kedua yang Menerjang selama Sepekan MANILA, TRIBUN- Belum reda musibah banjir yang melanda kawasan Filipina akibat topan Nesat, kini musibah angin topan melanda negeri tetangga tersebut. Padahal lebih dari satu juta orang masih kebanjiran akibat musibah banjir yang telah menewaskan lebih 40 orang itu. Pemerintah telah memperingatkan kemungkinan terjadinya banjir bandang dan tanah longsor. Wartawan BBC, Kate McGeown di Manila mengatakan, sebagian penduduk masih bertahan di atap rumah menunggu penyelamatan dari badai pertama. Filipina merupakan negara yang sering terkena terjangan topan, sekitar 20 kali dalam setahun. Terjangan Nalgae menyebabkan tanah bergeser di provinsi Isabela bagian timur, pada sabtu (1/ 10) dan kekuatan angin mencapai 160km per jam dan

mengarah Luzon. Badai ini melewati rute yang hampir sama dengan Topan Nesat yang menerjang negara itu pada Selasa (27/9) yang menyebabkan sekitar 50 orang tewas dan ribuan orang kehilangan tempat tinggal. Puluhan ribu orang penduduk telah pindah ke pusat evakuasi atau ke rumah kerabat atau teman, tetapi sebagian wilayah masih banjir akibat badai sebelumnya. Pejabat mengatakan lebih dari satu juta orang dari 40 juta penduduk Luzon terperangkap banjir. Di wilayah Luzon, angin topan Nalgae berhembus 75 kilometer per jam. Belum ada laporan adanya korban jiwa atas badai ini. Ilmuwan Craciano Yumum memperingatkan bahwa topan ini bisa menimbulkan dampak yang tak kalah buruk dengan topan Nesat. “Masyarakat harus memonitor terus situasi dan

diwawancarai Radio DZMM. Nesat sebelumnya menerjang Pulau Luzon, Fipina pada Selasa, 27 September lalu dan menimbulkan hujan deras dan angin kencang hingga menyebabkan badai dan banjir luas. Topan Nesat hari ini mulai menerjang Hong Kong dan menyebabkan sekolah-sekolah dan gedunggedung pemerintah ditutup.(bbc/dtc)

mengikuti petunjuk pemerintah setempat,” katanya seperti dilansir AFP. Dia memperingatkan, saat topan Nesat terjadi, warga yang tidak mengikuti petunjuk pemerintah banyak yang menjadi korban. “Mereka iya-iya saja saat diberi peringatan, tapi menolak saat hendak dievakuasi,” kata Yumul, yang merupakan supervisior di badan cuaca setempat saat

Cina Rilis Peringatan PUSAT Ramalan Cuaca Cina merilis peringatan dini pada Sabtu (1/10) untuk warga di kawasan selatan Cina terkait Topan Nalgae. Otoritas tersebut mengingatkan agar fasilitas perikanan di pantai tenggara Fujian dan Guangdong ditutup sementara waktu demi menghindari empasan topan yang bergerak dari arah Filipina itu. Otoritas itu juga sudah memantau ketinggian ombak di kawasan-kawasan seperti di Zhejiang, Fujian, timur Guangdong. Kemarin, dikeluarkan peringatan kuning soal ketinggian gelombang yang bisa mencapai 8,8 meter. Sebagaimana warta Xinhua, Nalgae akan sampai di selatan China pada Rabu (5/10). Sebelumnya, kawasan itu terlanda Topan Nesat.(kompas.com)

Rokok Bakal Hilang di Inggris

SMD

Dijual Ford Fiesta Sport 1.6cc Merah Th’2010, Velg Racing, Audio, Km. 9.000, hub. 0816206782

ANTARANEWS

Belum usai badai Nesat yang menghantam, kini Filipina kembali diterjang badai Nalgae.

SMD

Dijual Suzuki Balleno Th’98 Wrn Hijau Metalik, Fas. Ac, PS, PW, Remote, TV, Sound Sistem, VR 18, STNK Baru, Mesin Halus, Hrg. Nego, Hub. 085247993744 0206106/3 OKT

SMD

Dijual All New Jazz RS Matic Th’09 Wrn Hitam, Pribadi, Terawat, Mulus, Hrg. 195jt Nego, Hub. 0811582978 0204448/3

OKT

LONDON, TRIBUNRupanya, Inggris kewalahan menghadapi meningkatnya jumlah perokok anak di bawah umur. Makanya, kebijakan baru pun mulai diberlakukan sejak Sabtu (1/ 10). Resminya, Pemerintah Inggris melarang mesin penjualan rokok. Pemerintah Inggris, sebagaimana pernyataan Menteri Kesehatan Andrew Lansley, mengakui kalau tantangan terbesar dan paling alot di bidang kesehatan adalah kebiasaan merokok. Tak cuma itu, setiap orang yang tertangkap tangan menjual rokok menggunakan mesin yang biasanya terdapat di pub dan klub akan mendapat ganjaran dengan 2.500 poundsterling (Rp 34 juta). Namun, pub masih bisa menjual rokok di bar. Pemerintah Inggris, sebagaimana pernyataan Menteri Kesehatan Andrew Lansley, mengakui kalau tantangan terbesar dan paling alot di bidang kesehatan

Dijual Daihatsu Espass Th’96 Wrn Biru Metalik, Body Kaleng, mulus luar dalam, Fas. Ac dingin, Tape, VR, CL, Jok Kulit, Kondisi Siap Pakai, Hub. 08125822990 NO SMS. 0206102/3 OKT

SMD

Dijual Cash /Kredit DP 50% max 3th Mobil BMW Tahun 2003 Matic, Warna Biru metalik, Fas. Lengkap, Barang mulus, Hub. 081347683000

165532/2OKT

Dijual Kijang Innova Bensin Tahun 2008, warna Biru,Barang Mulus, Sehat, Siap pakai, Original Cat, Hub. 081346659322 0204387/3 OKT

DAILYMAIL.CO

adalah kebiasaan merokok. “Merokok adalah salah satu tantangan yang paling besar dan alot di bidang kesehatan masyarakat. Lebih dari delapan juta orang (sebanyak 15 persen) di Inggris masih merokok. Hal itu itu mengakibatkan lebih dari 80.000 kematian setiap tahun,” katanya. Lansley juga mengatakan, mesin penjualan rokok acap luput dari pengawasan. “Makanya, anak di bawah umur bisa membeli rokok dari

SMD

mesin itu,” imbuhnya. Lansley yakin, larangan penjualan rokok dari mesin dimaksud bisa melindungi anak-anak. “Rokok akan berkurang jumlahnya bagi anak-anak itu,” katanya sembari menambahkan kalau cara itu bisa mendorong generasi muda tidak merokok. Catatan dari yayasan amal British Heart Foundation menunjukkan tiap tahun, di Inggris, ada 20.000 pemuda mulai merokok secara rutin. Sementara itu, sebagaimana

SMD

0204383/3

OKT

SMD

Dijual Nissan X-Trail Th’04 Type XT Wrn Gold, Terawat, Hrg. 170jt Nego, Hub. 087775512111 0204444/3

SMD

Dijual Toyota Rush S Th’2009 Warna Hitam Metalik, Mulus Terawat, Full Variasi, Assuransi Allrisk, Pajak baru, harga nego, hub. 082121045999

Dijual Triton Tahun 2008 warna Hitam GLX Original Cat, Barang sangat Sehat, Siap Pakai, Hub. 081350946516 / 0541-262088

CMYK

warta AP dan AFP, 11 persen perokok rutin berada di usia 11 hingga 15 tahun. “Mereka mendapatkan rokok dari mesin penjualan,” kata yayasan tersebut. Selain Inggris, Irlandia akan melarang mesin penjualan rokok pada Februari tahun depan. Sementara itu, Skotlandia dan Wales sudah menyampaikan komitmen menerapkan larangan tersebut. Selanjutnya, pada April 2012, semua pengecer rokok di Inggris dan Skotlandia tak boleh memajang semua produk tembakau. Lalu, sampai April 2015, toko kecil di kedua negara itu juga mesti melaksanakan kebijakan sebagaimana pengecer tadi. Pemerintah dijadwalkan melancarkan konsultasi masyarakat mengenai apakah rokok mesti dijual dalam kemasan kosong tanpa logo atau merek. Adapun merokok di tempat umum yang tertutup dilarang di Inggris pada Juli 2007.(kompas.com)

Andrew Lansley

0204462/3

Dijual Mobil Triton GLS th’2008 Warna Silver.Mulus.Mesin OK.Siap Pakai.BISA TUKAR TAMBAH.Hub.0812 5422 8577 OKT

SMD

OKT

SMD

Dijual Grand Vitara JLX Matik th’2007 Hitam Fas.lngkp Barang sangat Bagus.Siap Pakai.Hub.0813 4642 2391 0206106/3 OKT

0206106/3

OKT

SMD

Dijual Hardtop Diesel (Asli) Th’1985, 4 Silinder, Wrn Biru Tua, Body Baru, Jok Baru, PS, Rem Cakram, AC Dingin, Jarang Pakai, Hrg 135jt Nego Hub. 08125517815 0206106/4 OKT

SMD

Dijual Sadekick Th’95 Wrn Hitam, Fas. Ac, CD, Remote, PS, CL, VR, Kondisi Mulus, Hrg Nego, Hub. 081347322709 165532/2OKT

Dijual L200 Strada GLX Tahun 2007 Pemakaian 2008, kondisi Mulus,Siap pakai, Hub. 081346659322 0204385/3

OKT


8

tribun buffer

Kaltim MINGGU 2 OKTOBER 2011

Tamsil dan Olly Bukan Saksi Ahli

Batal Mundur PENGUNDURAN diri Tamsil Linrung, Wakil Ketua Badan Anggaran DPR, tak bergayung sambut. Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menolak pengunudran diri pria asal Sulawesi Selatan itu dan minta Tamsil melanjutkan perannya di Badan Anggaran. “Fraksi sudah menyampaikan ke saya agar tetap di sini (Badan Anggaran DPR) dan konsen pada tugastugas,” ujar Tamsil ketika ditemui di Wisma DPR, Kopo, Bogor, Sabtu (1/10). Tamsil berada di Kopo bersama anggota Badan Anggaran lainnya untuk konsinyering pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2012. Menurut Tamsil, niatan

Ada Kuburan Orangutan ● Sambungan Hal 1

Kejadian tersebut merupakan fakta dan peristiwa yang didokumentasi secara lengkap oleh kontraktor pada perusahaan tersebut. “Iya itu benar semua, kejadian itu benar adanya. Data-data dan foto-fotonya lengkap semua. Itu yang tahu persis adalah pak N, selaku kontraktor di perusahaan tersebut,” beber Yadi yang mengaku berada di Desa Puan Cepak, Kukar saat dihubungi Tribun dari Samarinda, Sabtu (1/10). Dikemukakan, selain data dan foto-foto mengenai peristiwa pembantaian satwa yang dilindungi itu, kontraktor kata dia juga mengetahui tempat dan lokasi dimana orangutan dikuburkan. “Pokoknya lengkap semua, dan N, kontraktor perusahaan itu yang tahu persis dan melihat langsung kejadian di lapangan, bahkan lokasi kuburannya ada,” ujar dia sembari mengatakan bahwa N kini sedang berada di Sulawesi, baru pulang kemarin. Kapan persisnya kejadian itu berlangsung? Yadi mengaku tidak tahu persis. Dia menegaskan, yang mengetahui pasti adalah N, kontraktor di perusahaan itu. “Coba sampean hubungi N, ini saya kasih nomor hanphone-nya. Dia yang tahu semua tentang kejadiannya dan dia pasti menjelaskan lebih detil kepada sampean,” ungkap dia lagi.

agar dirinya mundur dari Badan Anggaran DPR memang sudah diajukan, hanya saja dengan tegas Fraksi PKS menolak. “Permintaan itu tidak dipenuhi, saya akan tetap di sini menjalankan tugas seperti biasa,” katanya. Tamsil mengaku siap memenuhi panggilan KPK untuk diperiksa meski sedang sibuk membahas RAPBN 2012 di Bogor. “Kepentingan KPK tidak bisa diabaikan, sehingga Senin akan saya penuhi panggilan. Saya akan minta izin,” ujar Tamsil. Menurut Tamsil, dirinya sudah menerima panggilan tertulis dari KPK. “Saya baru terima panggilan tertulisnya,” jelasnya. (tribunnews)

Sementara N belum bisa dihubungi Tribun yang saat ini masih berada di Sulawesi. Meski berulangkali dihubungi, HP-nya tidak aktif. “Mungkin dia masih di perjalanan,” kata Yadi meyakinkan. Seperti diberitakan Tribun, puluhan hewan orangutan Kalimantan (pongo pygmaeus) yang hidup di Desa Puan Cepak, Kecamatan Muara Kaman, Kukar tewas dibantai dengan sadis. Pembantaian salah satu satwa yang dilindungi itu dilakukan oleh salah satu perusahaan perkebunan kelapa sawit yang merupakan perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA). Orangutan itu dianggap salah satu hama yang mengancam pertumbuhan sawit, sehingga tanpa memikir dampak pelanggaran atas perlindungan satwa, perusahaan mengeluarkan kebijakan untuk membunuhnya satupersatu dengan cara membantai. Menurut penuturan saksi mata yang enggan dikorankan namanya, kejadian itu terjadi antara tahun 2008-2010. Ketika itu perusahaan tersebut memang sedang gencargencarnya melakukan perluasan areal perkebunan kelapa sawitnya. Perluasan diduga hingga membuka atau memotong Kawasan Budidaya Kehutanan (KBK) sebagai jalan utama atau jalur keluar-masuknya aktivitas perusahaan tersebut. “Nah areal perkebunan bersebelahan dengan KBK yang di dalamnya sudah hidup puluhan habitat orangutan.

■ Marzuki Alie Minta Pemeriksaan Diundur JAKARTA, TRIBUN - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyindir pengetahuan hukum Ketua DPR Marzuki Alie soal status hukum Wakil Ketua Badan Anggaran (Bangar) DPR Tamsil Linrung dan Olly Dondokambey dalam pemeriksaan yang akan berlangsung Senin (3/10) mendatang. KPK menegaskan, keduanya diperiksa sebagai saksi fakta, bukan saksi ahli. “Tidak ada saksi ahli, nah ini yang harus disampaikan ke masyarakat. Yang ada itu ahli. Ahli ini dimintai keterangannya karena keahliannya. Nah kalau orang per orang (pimpinan Bangar), merupakan saksi fakta terkait kasus yang sedang kami sidik,” kata juru bicara KPK Johan Budi menjelaskan status hukum Tamsil dan Olly, di Jakarta, Sabtu (1/10). Masih dengan maksud

Tentu hal ini membuat kehidupan mereka (orangutan) jadi terusik, jadilah orangutan-orangutan itu berhamburan keluar dari tempat tinggal mereka. Mungkin juga karena persediaan makanannya berkurang akibat aktivitas perkebunan sawit itu, orangutan itu pun merusak dan memakan tanaman sawit yang sedang tumbuh. Dari situlah awalnya, perusahaan kemudian membuat kebijakan bahwa orangutan adalah hama yang wajib dibasmi atau dibunuh,” beber dia. Proses pembantaian dilakukan dengan cara sayembara terbuka yang diumumkan pihak perusahaan, yakni berbunyi “barang siapa baik karyawan maupun masyarakat sekitar yang mampu menangkap orangutan itu baik dalam keadaan hidup maupun mati, diberikan imbalan berupa uang dari mulai Rp 500 ribu hingga Rp 2 juta. Imbalan disesuaikan dengan kecil dan besarnya tangkapan itu.” “Dari situlah baik karyawan perusahaan maupun masyarakat sekitar pun berlomba-lomba berburu orangutan. Ketika dapat baik sudah mati ataupun hidup, langsung diserahkan ke pihak perusahaan khususnya di lokasi pembantaian yang sudah disediakan. Dan karyawan ataupun warga yang menyerahkan itu, langsung diberi uang cash sesuai dengan kecil dan besarnya orangutan yang ditangkap,” terangnya. (m28/aid)

menegaskan, Johan mengatakan, KPK bukan memeriksa Badan Anggaran DPR karena lembaga penegak hukum itu bisa memanggil dan memeriksa Badan Anggaran. “Itu orang-orangnya. Kami panggil mereka sebagai orang-orang yang melekat sebagai pimpinan di Badan Anggaran,” katanya. Disinggung adakah kemungkinan pimpinan Badan Anggaran akan terseret menjadi tersangka dalam kasus ini, Johan mengaku terlalu dini menyimpulkan hal itu. Sebelumnya, Ketua DPR Marzuki Alie mengungkapkan empat pimpinan Badan Anggaran diperiksa KPK dalam kapasitasnya sebagai saksi ahli. Marzuki mengutip pendapat pakar hukum tata negara, Yusril Ihza Mahendra. “Menurut penjelasan Yusril, ada perbedaan antara saksi ahli

dan saksi fakta. Saksi fakta itu saksi yang mengetahui kejadian, melihat, merasakan. Kalau ditanyakan mekanisme prosedur kerja itu saksi ahli. Ini yang dipertanyakan mereka (penyidik KPK),” ujar Marzuki Jumat lalu. KPK memastikan kasus suap program percepatan pembangunan infrastruktur daerah transmigrasi tak akan berhenti pada sosok tersangka Dharnawati (kuasa Direksi PT Alam Jaya Papua), I Nyoman Suisnaya dan Dadong Irbarelawan (dua pejabat Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi). Kehadiran tersangka keempat dalam kasus itu, sangat mungkin terjadi. “Proses penyidikan ini masih terus dilakukan. Dari hasil pengembangan itu, tidak tertutup kemungkinan ada tersangka baru,” ujar Johan Budi.

Menurut Johan, sejauh ini KPK memiliki cukup bukti terus mengembangkan dan melanjutkan proses penyidikan. Keterangan dari saksi-saki yang telah dan akan diperiksa nantinya akan menambah perbendaharaan bukti-bukti itu. Ketua DPR Marzuki Alie meminta KPK menunda pemeriksaan pimpinan Badan Anggaran, paling tidak 1 bulan. Marzuki ingin Badan Anggaran menuntaskan dahulu membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2011. “Kami ingin Badan Anggaran fokus mengawal RAPBN 2012. Ini hampir Rp 1.300 triliun. Apalah arti KPK hanya mengejar berapa miliar. Ada dua hal yang harus kita pertimbangkan. Oleh karena itu tunda dululah,” kata Marzuki, di Jakarta, Sabtu. (tribunnews/roy)

Ani Sempat Keluar ● Sambungan Hal 1

mengaku mendengar suara seperti atap terbakar. Penasaran, ia pun keluar dan melihat Ny Oey terbungkukbungkuk berjalan hilir mudik sambil berteriak panik “Tolong ada api”. Benar saja, begitu melihat ke atas, api sudah menjalar ke atap lantai tiga yang biasa digunakan untuk menjemur pakaian. “Begitu lihat api besar, saya bangunkan bapaknya (suami) dan kami teriak-teriak membangunkan tetangga. Ibunya Ani langsung kita tarik keluar rumah,” ujarnya. Sementara tetangga lainnya yang ikut membantu memadamkan api mengaku sempat melihat Ani turun dari kamarnya di lantai dua. Namun, tiba-tiba ia naik lagi. Setelah itu, tidak terlihat lagi hingga ditemukan meninggal. “Ani itu sempat kulihat turun. Belum sampai luar, masuk lagi. Naik dia. Habis tuh, ndak tahu lagi. Tahu-tahu ditemukan sudah meninggal di dalam kamar mandi lantai dua,” tutur tetangga lainnya. Dari kejadian tersebut, api hanya meludeskan isi rumah di lantai 2 Toko Frendy, dan menyambar ruang rumah tetangga kiri dan kanan. Beruntung kedua rumah tetangga tersebut kosong. Hanya kaca jendela saja yang

TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN

Relawan Bantuan Darurat (BANDA) memasukan jasad Ani, korban tewas pada peristiwa kebakaran di Ruko Frendy, Karang Jati Sabtu (1/10) dini hari ke mobil jenazah.

terlihat pecah. Sementara barang-barang di dalam toko yang terletak di lantai bawah, sebagian bisa terselamatkan. Pagi harinya, sekitar pukul 07.00, para penjaga toko tampak sibuk membersihkan lantai toko yang kotor dan dibanjiri air. Beberapa barang dagangan yang terkena air dan tak dapat dijual lagi terlihat dikumpulkan menjadi satu. Penjaga toko lainnya

menyapu keluar air dan sampah gelas air mineral yang berhamburan di dalam toko. Kapolres Balikpapan AKBP Sabar Supriyono didampingi Kapolsek Balikpapan Utara AKP Andrias Susanto mengatakan, pihaknya belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran yang menewaskan satu orang tersebut. “Kami baru memasang garis polisi di sekeliling bangunan rumah toko. Belum ada pemanggilan

Saya Sangat Kehilangan... ● Sambungan Hal 1

Andri, lelaki yang menikahi almarhumah sekitar 1 tahun lebih lalu tampak terdiam menatap jenazah istrinya. Andri didampingi kakak almarhum yang terlihat meneteskan airmata saat melihat kondisi adiknya itu. Fuji, teman terdekat yang juga teman satu gereja almarhum langsung terduduk sambil sesenggukan begitu melihat isi kantong jenazah. “Tidak ada firasat atau pertanda apa-apa kebelumnya. Saat saya pergi mau dinas ke luar kota, istri saya masih mengantar sampai pintu. Tiba-tiba, saya dapat kabar ruko terbakar. Saya langsung pulang. Sampai di sini (Balikpapan) diberitahu tetangga, istri saya meninggal. Nggak nyangka sama sekali,” ungkap Andri. Meski demikian ada kejadian yang tak terlupakan oleh Andri. Tepatnya dua hari sebelum Ani meninggal. Andri dan almarhum sempat menonton video kiriman seorang teman tentang wanita yang ditinggal pergi suaminya. Dalam video tersebut, si istri tidak menceritakan soal kebaikan suaminya saat diminta

TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN

Petugas dan relawan mengevakuasi korban tewas pada peristiwa kebakaran di Karang Jati, Balikpapan, Sabtu (1/10) dini hari.

menyampaikan sesuatu dalam upacara pemakaman. Tetapi kebiasaan-kebiasaan kecil mendiang suaminya di tempat tidur yang sangat dirindukannya. “Kita nonton sebelum tidur. Waktu itu, saya bilang dapat kiriman video dari teman. Habis nonton, saya tanya kalau kamu gimana. Dia bilang, saya pasti sangat kehilangan. Biasa tidur berdua, ada teman bicara, teman makan juga jalan-jalan. Tiba- tiba tidak ada lagi. Begitu katanya. Eh... sekarang malah terjadi sama saya,” ujar Andri.

Andri mengenal istrinya sebagai sosok yang baik dan penuh perhatian. Tak hanya pada dirinya tetapi juga keluarganya. Meski usia pernikahannya masih baru, Ani sangat merindukan momongan. Kenangan tentang Ani juga menghiasi ingatan Fuji. Wanita yang biasa menjadi teman ngobrol almarhum semasa hidup. “Saya terakhir komunikasi dengan dia, hari Minggu, lalu. Saya kebetulan ke gereja sore. Dia ke gereja pagi. Biasanya kita ketemu di gereja. Saya

saksi maupun olah TKP. Karena masih dalam suasana kedukaan,” ungkap Andrias. Dugaan sementara, Ani meninggal karena lemas kehabisan oksigen. Akibat asap kebakaran yang sudah memenuhi ruang tidurnya di lantai 2. “Dugaannya lemas kehabisan oksigen. Jendela ruang lantai II tertutup rapat. Sehingga ruangan cepat dipenuhi asap,” ujar Andiras.(sar) tanya kabarnya. Dia bilang baik. Saya sempat lewat rumahnya, lihat dia pakai baju merah muda. Saya bilang cantiknya yang pakai baju merah muda. Dia jawab, mbak tau aja aku pakai baju merah muda,” ungkap Fuji. Fuji pun mengaku sering bertukar pikiran dengan almarhum. Terkait keinginan almarhum agar cepat mendapat momongan, ia menyarankan agar kamar Ani pindah di lantai 1 saja agar tidak naik turun tangga setiap hari. “Almarhum itu orangnya pendiam. Tapi kalau diajak ngobrol enak. Cepat nyambung. Ia sangat ingin cepat memiliki momongan. Saya bilang, kamarmu pindah aja ke bawah. Biar ndak naik turun tangga. Bagaimana pun pengaruh juga kalau sering naik turun tangga. Apalagi tangganya curam dan berliku. Sementara tubuhnya agak gemuk. Tapi ya mungkin Tuhan menentukan lain,” ujar Fuji. Usai visum, menurut Andri, jenazah Ani akan disemayamkan di rumah duka Yayasan Hainan di kawasan Gunung Malang, Balikpapan Selatan. “Kita semayamkan dulu. Sambil menunggu kakakkakak almarhum datang. Ada yang dari luar Kaltim soalnya. Kemungkinan baru besok dimakamkan,” ungkap Andri. (sarita)

PEMIMPIN UMUM(Plt): Agus Nugroho PEMIMPIN REDAKSI: Achmad Subechi REDAKTUR PELAKSANA: Priyo Suwarno MANAJER PRODUKSI: Arif Er Rachman WAKIL MANAJER PRODUKSI: Baskoro Muncar KOORDINATOR LIPUTAN: Fransina Luhukay STAF REDAKSI: H Sjamsul Kahar, H Herman Darmo, Uki M Kurdi, Achmad Subechi, Ignatius Sawabi, Priyo Suwarno, Arif Er Rachman, Baskoro Muncar, Fransina Luhukay, Iwan Apriansyah, Adhinata Kusuma, Dwi Haryanto SN, Sumarsono, Mathias M Ola, Perdata O Ginting, Trinilo Umardini, M Abduh Kuddu, Rita, Reza Rasyid Umar, Margaret Sarita, M Wikan Hendarman, Meinar F Sinurat, Ahmad Bayasut, Fachmi Rachman, Feri Mei Effendi, Basir Daud, Handry Jonathan, Syaiful Syafar. BIRO SAMARINDA, Jl Ulin No.106 Samarinda, Telepon: 0541 202416, 202417, fax: (0541) 769855: H Maturidi (kepala), Achmad Bintoro, Budhi Hartono, Khaidir, Maipah, Nevrianto HP, Reonaldus, Muhammad Yamin. KUTAI KARTANEGARA: Rahmat Taufik KUTAI TIMUR: Kholish Chered. BONTANG: Udin Dohang PASIR: Sarassani. PENAJAM PASER UTARA: Samir TARAKAN: Junisah. KUTAI BARAT: Alex Pardede. BERAU: Amalia Husnul A. NUNUKAN: Niko Ruru. BIRO JAKARTA, Jl Palmerah Selatan 3, Jakarta 10270, Telepon (021) 5356766 (7618), Fax (021) 5495360: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita (Wakil) Agung Budi Santoso, Johnson Simanjuntak, Chairul Arifin, Ismanto, Rachmad Hidayat, Toni Bramantoro, Yuli Sulistyawan, Yoni Iskandar, Bian Harnansa, Hendra Gunawan, Sugiarto, Budi Prasetyo, Hasanuddin Aco, Murdjani. DIREKTUR UTAMA: Asih Winanti. DIREKTUR: H Herman Darmo, Uki M Kurdi. PEMIMPIN PERUSAHAAN / MANAJER IKLAN: H Zainal Abidin. MANAJER SIRKULASI: Iskandar. BAGIAN IKLAN JAKARTA: Doddy Setiawan (HP 08164859626), Jl Palmerah Selatan 3 Jakarta, Telp: (021) 5483863, 5494999, 5483008, 5480888 (ext: 7635-7638) Fax: (021) 53696583 Tarif Iklan: ■ Umum Display (B/W) Rp 22.500/mm kolom ■ Spot Colour (2 warna): Rp 30.000/mm kolom ■ Spot Colour (1 warna): Rp 25.000/mm kolom ■ Full Colour: Rp 35.000/mm kolom ■ Halaman 1 (B/W) Rp 60.000/mm kolom ■ Halaman 1 (F/C) Rp 90.000/mm kolom ■ Iklan Baris (2 s/d 10 baris): Rp 10.000/baris. Harga di atas belum termasuk PPN 10%.KANTOR PUSAT BALIKPAPAN Jl Indrakila Straat III Dalam, RT 52 No 1 Kampung Timur, Balikpapan 76125. Telepon: (0542) 735015, 7020152, 7020151, Fax: (0542) 735013 No Rek 191.0724971 BCA Balikpapan a/n PT Mahakam Media Grafika. PENERBIT: PT Mahakam Media Grafika. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

WARTAWAN “TRIBUN KALTIM” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER


tribun line

Kaltim MINGGU 2 OKTOBER 2011

9

Gayus Lumbuun, dari Politisi ke Hakim Agung (1)

Mengaku Pernah Gagal Merayu Megawati Politisi PDI Perjuangan kelahiran Manado, 19 Januari 1948, Gayus Topane Lumbuun, lolos fit and proper test calon hakim agung yang digelar Komisi III DPR, Kamis (29/9) malam lalu. TIDAK mudah bagi anggota Komisi III DPR tersebut mendapat izin dari Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, untuk mengakhiri karir politik dan alih profesi sebagai penegak hukum. Apalagi Gayus yang punya gelar profesor bidang bukum itu telah tujuh tahun menjadi politisi di Senayan mewakili PDIP. Padahal sudah lama Gayus memendam keinginan berkantor di Gedung Mahkamah Agung. Dua tahun lalu, 2009, keinginannya sudah menebal untuk mendaftar hakim agung. Apalagi, momentumnya pas karena Mahkamah Agung mengalami kekosongan posisi hakim. “Tapi, Ibu Ketua Umum (Megawati) menyarankan sebaiknya saya menunda pencalonan diri sebagai Hakim

Agung,” cerita Gayus Kepada Tribunnews, di Pacific Palace, Jakarta Jumat (30/9) malam. Hatinya harap-harap cemas ketika hasrat untuk mengabdi sebagai hakim agung itu muncul kembali tahun lalu. Gayus mengenang, ada dua pilihannya jika menyampaikan desakan hatinya kepada Megawati, yaitu ditolak atau diterima. “Saya katakan, kali ini Mahkamah Agung membutuhkan lebih dari 10 hakim agung. Jadi betul-betul Mahkamah Agung terdesak oleh kebutuhan. Saya merasa lebih tepat berada di sana,” begitu Gayus memberi alasan kuat agar Megawati memberinya restu. Segala pertimbangan, dan alasan yang Gayus susun dan matangkan tak langsung dijawab Megawati. Gayus pulang dengan jawaban mengambang dari istri

DOK

Gayus Lumbuun

Taufik Kiemas ini. Megawati seperti tak mau melepas begitu saja Gayus. Untuk memberi keputusan, Megawati merasa perlu mengumpulkan petinggi partai. Selang beberapa hari, setelah

dirapatkan dengan petinggi partai berlambang banteng moncong putih, Megawati merestui Gayus mencalonkan diri sebagai Hakim Agung. Namun ada catatan, harus berhasil lolos penyaringan awal hingga fit and proper test. “Saya tak

menjanjikan mampu, tapi saya akan melakukan berbagai upaya,” katanya. Siang malam Gayus sibuk membongkar catatan, membolakbalik naskah dan undang-undang menyoal pidana, bidang yang ia pilih. Sebenarnya Gayus merasa lebih mumpuni di bidang hukum administrasi. Namun pengalamannya sebagai pengacara lebih banyak bersinggungan dengan perkara pidana. Bukan Jaminan Banyak orang menilai, lolosnya Gayus karena orangorang yang melakukan fit and proper test adalah koleganya di Komisi III. Namun Gayus tak sependapat. Sang profesor membuka fakta, betapa pertanyaan kritis tetap terlontar dari koleganya. Gayus mengakui ada satu pertanyaan sulit yang memaksanya memeras otak. Pertanyaan itu menyoal konsep hukum apa yang dapat

menghasilkan keadilan yang bisa diterima semua orang. Pertanyaan ini pula yang membuatnya terjebak pada penjelasan teoritik. Tak pelak, sang penanya menilai jawabannya terlalu abstrak. “Ini membuktikan, diuji oleh teman tak selalu menghasilkan dukungan. Karena ada beberapa yang menganggap pemaparan saya itu masih abstrak. Saya mengakuinya. Itu kiritik yang baik. Konsep abstrak ini harus saya jadikan konkret ketika jadi hakim agung nanti,” terang penyuka buah pepaya itu. Dari hasil voting Kamis malam, Gayus hanya memeroleh 44 suara, kedua terbanyak dari Suhadi, panitera Mahkamah Agung yang mendapat 51 satu suara. Disusul selanjutnya Nurul Elmiyah dan Andi Samsan Nganro dengan 42 suara. Sisanya diraih Dudu Duswara Machmudin 34 suara, dan HM Hary Djatmiko dengan 28 suara. (tribunnews/yogi gustaman)

ANTARA/IRSAN MULYADI

AFP/SUTANTA ADITYA

ANTARA/IRSAN MULYADI

Sejumlah keluarga korban kecelakaan pesawat Cassa 212-200 PK-TLF menangis ketika mendapatkan informasi tentang kondisi terakhir keluarga mereka, di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumut, Sabtu (1/10).Petugas Palang Merah Indonesia (PMI) mengevakuasi anggota keluarga korban kecelakaan pesawat Cassa yang pingsan. Seluruh penumpang pesawat Cassa 212-200 dikabarkan tewas.

ANTARA/IRSAN MULYADI

Kalau Sudah Mati... Mana Jenazahnya? ● Sambungan Hal 1

Junanda terpaksa dibopong, lalu diinfus dan diberi oksigen di Posko SAR. Empat lainnya yang pingsan adalah perempuan dari keluarga Dr Suherman. Satu diantaranya adalah ibu kandungnya, Hajah Zulaiha. Keempatnya mendapat pertolongan pertama di posko

kesehatan. “Kalau sudah mati, mana jenazahnya? Kok lama sekali keluarga kami ditolong,” ujar Zulaiha, setelah sadar dari pingsannya. Hajah Zulaiha masih meratapi musibah Casa 212200 yang jatuh di Gunung Hulusekelam, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Ia menyayangkan mengapa anaknya Dr Suherman dan penumpang lainnya lambat ditolong. “Kok lama kali keluarga kami ditolong,” jeritya berkali-kali. Kepala Basarnas Marsekal Muda Daryatmo membantah adanya anggapan sebagian

korban tewas kecelakaan pesawat maskapai Nusantara Buana Air (NBA) di Bahorok, Langkat, Sumatera Utara akibat kedinginan dan kelaparan. Berdasarkan hasil analisis kondisi fisik pesawat, Daryatmo memastikan seluruh korban tewas karena benturan. Kesimpulan itu menurutnya sangat jelas terlihat dari kondisi pesawat yang rusak parah. “Kerusakannya cukup parah, karena menabrak bukit dengan kecepatan 140 knot perjam,” kata Daryatmo. (tribunnews.com/ tribunmedan)

Semua Penumpang Cassa Tewas ● Sambungan Hal 1

Bagaimana detilnya, Tim SAR yang saat inisudah berada di TKP masih mengalami kesulitan melakukan hubungan komunikasi dengan Posko SAR, kendati mereka sudah dilengkapi handphone satelit dan alat komunikasi lainnya. Ada dugaan, salah satu kendalanya adalah faktor cuaca yang sangat ekstrim. “Kalau dari atas kita lihat cuacanya terang. Tetapi di bawah berkabut. Belum lagi anginnya yang tiba-tiba kencang,” kata salah seorang anggota Tim SAR. Sabtu (1/ 10), sekitar 16 anggota Tim SAR yang terdiri dari tujuh personel Angkatan Darat (AD), lima anggota Angkatan Udara (AU), tiga anggota Brimob dan satu dari Basarnas, berhasil diturunkan ke TKP dengan tekhnik rappeling. Mereka mendapat tugas untuk membuat helipad dan mengevakuasi para korban. Namun, kemarin tim tersebut mengalami kekurangan bahan bakar buat mengoperasikan senso dan gergaji untuk memotong bangkai pesawat. Rencananya, Minggu (2/10) pagi, tim akan mengirimkan bahan bakar dari udara. Selain kesulitan membuat helipad, tim penyelamat hingga berita ini diturunkan dilaporkan mengalami kesulitan mengeluarkan 18 jenazah yang masih berada dalam pesawat. Menurut Kepala Basarnas, Marsekal Muda Daryatmo, bagian kepala pesawat hancur dan sayap patah. Namun pesawat tidak terbelah dan pintu keluar terkena patahan bagian kepala, sehingga tim penyelamat tidak bisa masuk dan korban sulit dikeluarkan. “Kita usahakan masuk ke dalam pesawat melalui

patahan itu, kalau tidak bisa maka pesawat terpaksa dibelah,” ujarnya. Untuk membelah badan pesawat, tiga personil SAR akan segera diturunkan ke lokasi dengan membawa rescue cutter untuk membelah badan pesawat. Sebenarnya, kata Daryatmo, ia sudah menduga penumpang Cassa 212 NBA, sudah tewas pada hari pertawa kecelakaan. “Saya sudah menduga, korban sudah meninggal pada hari pertama, namun tiba- tiba timbul asumsi berbagai macam, dan saya langsung berpikir untuk melakukan tindakkan terbaik dalam mengevakuasi,” tuturnya. Ia juga memperkirakan, korban tewas akibat impact yang ditimbulkan dari kecelakaan. Bisa dibayangkan sambungnya, pesawat yang saat itu dengan kecepatan 140 knot/jam menabrak bukit. “Tapi saya tak berani berasumsi, kita tunggu saja kesimpulan dari KNKT, tapi saya membantah korban tewas karena kelaparan dan kedinginan.” Menurut Sunarbowo, Tim SAR sudah berusaha mengeluarkan korban dengan cara apapun. Hari ini, setelah dilakukan evakuasi, semua jenazah akan dibawa dengan

menggunakan helikopter ke Bohorok. Di Bohorok, jenazah akan diidentifikas oleh Dinas Kesehatan setempat dan Polda Sumatra Utara. Kini Tim SAR sudah menyiapkan 10 mobil jenazah yang disiagakan di lanud Medan. Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Raden Heru Prakoso mengatakan, proses evakuasi korban pesawat jatuh di Bahorok, Langkat, Sumatera Utara akan diterbangkan langsung ke RSUP Adam Malik Medan. “Nanti diangkut satu persatu dengan helikopter, selanjutnya dibawa ke posko kesehatan di Bahorok, baru kemudian langsung ke RSUP Adam Malik. Jadi tidak mendarat melalui Bandara Polonia,” katanya. Hujan Tangis Informasi tewasnya seluruh penumpang Cassa, akhirnya nyampai juga ke telinga keluarga korban. Sontak, mereka histeris. Bahkan, ada juga yang pingsan. Tak hanya itu, sebagian ada pula yang mengumpat dan menyesalkan kinerja Tim SAR. Karena proses evakuasi dinilai terlambat. Seperti yang disampaikan Tony, salah seorang keluarga Ny Astuti, penumpang pesawat Cassa.

Suara Anak-anak ● Sambungan Hal 1

Astuti menumpang pesawat tersebut bersama suaminya Suryadi (55) dan anaknya Tia Apriliani (7). Oleh karena itu, awalnya keluarga yakin Astusi dan keluarganya masih hidup. Keyakinan bahwa korban masih hidup, ditambah lagi keterangan dari Kapuspom Publik Kemenhub Bambang S Ervan s pada Jumat (30/9). “Dari otoritas bandara menyampaikan informasi, pilot sudah berkomunikasi dengan kantor pusat penerbangan (PT NBA),” ujar Bambang ketika itu. Namun menurut Bambang, berdasarkan laporan, komunikasi pilot dengan pihak NBA terputus-putus. *** ADALAH Rosmawati Harahap, mertua Samsidar Yusni, salah seorang korban pesawat

Menurutnya, ia sempat menghubungi handphone familinya. “Saya mencoba menghubungi Ibu Tuti lewat handphone. Ternyata, diangkat. Pada saat masuk, saya katakan ‘Tuti masih dengar suara saya?’. Dia katakan ‘Hallo...’ Tapi suaranya lemas. Kemudian saya katakan, ‘Kami semuanya keluarga besar berharap agar bersabar, dan bantuan akan segera datang. Setelah itu HP terputus. Saya lalu kirim SMS,” kenang Tony. Sementara di pos di Kecamatan Bohorok, Langkat, puluhan keluarga korban menunggu kedatangan jenazah. Mereka menempati sebuah tenda yang dibangun Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara. Suasana haru dan sedih berhamburan di dalam tenda. Salah satunya dari keluarga almarhum dr Suherman. Pria itu asal Aceh Tenggara merupakan salah satu korban tewas. Ayah dan ibu kandung dokter Suherman hanya duduk termangu. Keduanya hanya menangis, dan menolak makan serta minum. Keduanya masih coba ditenangkan oleh pihak keluarga dan dibujuk untuk makan siang. (tribunnews.com/ tribunmedan)

naas. Kamis (29/9) lalu pukul 10.00 WIB, Samsidar sempat menelepon dirinya. Padahal, pesawat hilang kontak sekitar pukul 08.00 WIB. “Saya ditelepon. Samsidar cuma bilang Bar.. Bar, terus teleponnya mati,” ujar Rosmawati di Kantor PT NBA, Jalan Brigjen Katamso, Medan, Sumut. Samsidar pulang bersama dua anaknya, Hanif (2) dan Jannah (5), menggunakan pesawat Cassa PK-TLF untuk pulang ke Kutacane, Aceh. Saat dihubungi balik, telepon seluler Samsidar sudah tidak aktif lagi. Politisi DPR asal Partai Demokrat yang juga pakar telematika Roy Suryo menyatakan, dugaan adanya komunikasi korban dengan keluarga maupun perusahaan, bisa dilacak. “Ini sebenarnya mudah dicheck via CDR (call data record) dari Keluarga atau kantor. Atau bisa juga dari yang berada di pesawat. Incoming atau outgoing call-nya benar atau tidak ada kontak. Sehingga tidak menimbulkan tuduhan atau tambahan masalah ditengah duka yang terjadi,” katanya. (tribunmedan)


10

tribun bola

MINGGU 2 OKTOBER 2011

MODIFIKASI PERMAINAN U 14-16

Menjadikan Anak Seperti Lionel Messi (13)

U14-16 Latihan Kontrol Bola dan Crossing Pada tahap pembentukan (14 sampai 16 tahun) atau disebut tahap remaja, pemain mengalami perubahan perkembangan fisik, psikologi, dan emosional yang signifikan. Pada tahap ini karakter pemain labil. Namun pemain lebih mengerti aspek-aspek teknik dan taktik dengan lebih baik. Pada tahap ini, sesi pemanasan pada latihan dilakukan jogging, koordinasi (latihan gerak berirama), keterampilan gerak motorik, dan peregangan. Adapun untuk latihan sesi pengembangan keterampilan dilakukan dengan melakukan latihan umpan-umpan bola, over lap, kontrol bola, umpan menyilang bola, dan penyelesaian akhir. Melatih usia remaja, pelatih diharapkan memiliki ide-ide untuk meningkatkan sesi latihan dan

menekankan aspek-aspek positif dari penampilan. Materi latihan yang diajarkan pun harus mencakup semua aspek keterampilan individu, teknik dan permainan taktik. Keterampilan gerak motorik dan koordinasi harus disatukan dalam pemanasan dan kadang-kadang diperuntukkan dalam bagian-bagian lain dalam latihan. Latihan pada anak usia 14-16 tahun ini digelar di area 40-25 meter, dengan peralatan pembatas, bola dan gawang. Jumlah pemain yang terlibat sebanyak 3 pemain dan 1 penjaga gawang. Adapun prakteknya : X1 pass bola ke X2 dan melakukan overlap; X2 saat menerima bola mengontrolnya dan melakukan pass bola ke X3; X3 saat menerima pass bola kemudian memainkan melebar pada X1 yang melakukan overlap; X2 dan X3

kemudian bergerak menuju gawang, saling menyilang sementar berlari; X1 cross bola kepada X2 atau X3 untuk penyelesaian. Pada sesi latihan ini, variasi yang dilakukan berupa menukar sisi dari kanan ke kiri. Dan pada latihan ini perlu penekanan pada timing dari setiap aksi. Usai pengembangan keterampilan, juga dikembangkan permainan yang dimodifikasi. Untuk permainan yang dimodifikasi ini menggunakan area bermain berukuran 40 x 25 meter. Peralatan yang digunakan berupa pembatas, bola, rompi dan kerucut. Adapun jumlah pemain 8+2 penjaga gawang + 2 netral. Prakteknya : dilakukan permainan penguasaan bola; 4 vs 4 dengan 2 gawang; pemain netral berteman dengan tim yang menguasai bola; sepuluh pas berturut-

Area bermain: 40 X 25 m Peralatan: pembatas,bola, rompi,kerucut Jumlah pemain: 8+2 penjaga gawang + 2 netral

Grafis: Tribun Kaltim/Mustarno.Sumber: Pedoman, Kurikulum dan Silabus Kursus Pelatihan Lisensi D

turut tanpa kerebut sama dengan 1 gol. Untuk variasi permainan: kedua tim diperbolehkan maksimum 2 sampai 3 sentuhan; melakukan tambahan pemain netral lainnya; tambahan jumlah sentuhan untuk membuat gol; dan pemain netral

mendukung dari luar kotak permainan. Dan terakhir dilakukan pelemasan. Pada sesi ini dilakukan jogging lambat, peregangan, tanya jawab dan membersihkan diri.(sumber dari tim pelatih Gubah FS/eza)

TRIBUN KALTIM/FERI MEI EFENDI

Skuad Persiba melakukan latihan rutin di Stadion Persiba. Aldo Barreto dkk tampak digenjot fisik untuk menjaga ketahanan staminanya menjelang kompetisi musim 2011-2012 yang rencananya akan digelar pada 15 Oktober mendatang.

Persiba dan Persija Keberatan ● PSSI Tetapkan 24 Tim di Musim 2011/2012 BALIKPAPAN, TRIBUNKompetisi Liga Indonesia 2011/2012 yang bergulir setahun penuh dan diwacanakan diikuti oleh 24 klub menuai protes keras dari beberapa tim, seperti Persiba Balikpapan dan Persija Jakarta. Menurut Manajer Persiba, Jamal Al Rasyid, pemain akan kelelahan dan keuangan klub akan pontang-panting. Dan jika jumlah peserta tetap dipaksakan 24, itu melanggar statuta FIFA dan akan menjadi rekor dunia yang sangat memprihatinkan. “Menurut statuta FIFA, jumlah peserta kompetisi maksimal 20. Tetapi, coba lihat PSSI, kok malah mengisyaratkan kompetisi diikuti 24 klub. Selain kompetisi, klub juga mengikuti Copa Indonesia. Belum lagi jika pemain diambil untuk memperkuat timnas. Jadi, kalau PSSI mau para pemain kakinya pada buntung, silakan menerapkan itu,” kata Jamal Al Rasyid, Jumat (30/9). Jamal berharap PSSI tidak menerapkan format 24 klub karena klub bakal pontangpanting. Pembengkakan anggaran operasional jelas terjadi, hingga kalang kabut para pengurus Persiba menyesuaikan jadwal laga dengan jadwal penerbangan, hotel, bus, dan lain-lain. Celakanya lagi, lanjut Jamal, sampai saat ini pun jadwal kompetisi belum diterima Persiba. PSSI lupa memperhitungkan bahwa tidak semua rute penerbangan gampang mendapat tiket secara mendadak. PSSI lupa bahwa mengonsep jadwal kompetisi seharusnya jauh hari sebelum bergulir. “Entah apa maunya PSSI. PSSI tak pernah konsisten dalam ucapan dan aturan. Jadi, selama belum ada surat edaran ke kami, saya anggap tak ada instruksi apa-apa dari PSSI. Ya, mari berdoa mudah-mudahan PSSI bertindak benar dan paham bagaimana klub kerepotan,” katanya. Musim lalu yang diikuti 18

klub-faktualnya 15 karena tiga klub mengundurkan dirisebenarnya sudah memberi gambaran pada PSSI untuk mengonsep kompetisi musim ini. Memang 15 klub peserta terlihat agak ringan, tetapi tetap ada sisi negatifnya karena jadwal ada yang bolong. Tetapi, ada juga yang padat. “Di Persiba saja, misalnya, pernah jadwal main tujuh kali sebulan. Setelah itu, istirahat sebulan. Atau menunggu dua pekan menjelang laga berikutnya. Kondisi itu tidak bagus dan memengaruhi grafik permainan pemain,” ujarnya. Persija juga keberatan dengan jumlah tim 24. “Kami

siapkan tim dengan format 18 kita inginkan. Dari kontrak pemain maksimal 30. Inti 24, sisanya tambahan enam (pemain). Kalau 24 tim, kita harus buat revisi kontrak pemain. Kompetisi padat butuh pemain banyak dan memadai, 35-40 (pemain). Sangat tidak ideal, bisa sampai satu tahun penuh,” kata Ketua Umum Persija, Ferry Paulus. Sebelum Persija, sudah ada Pelita Jaya yang mengaku format tersebut cukup memberatkan mereka. Alasannya sama, soal jumlah pemain yang sulit untuk dirotasi jika harus bermain sebanyak 46 kali.(kompas.com/ dtc)

Kompetisi Dimulai 15 Oktober

ANTARA

Tri Goestoro

RAPAT Exco PSSI menghasilkan beberapa keputusan. Dua diantaranya adalah pernyataan resmi bahwa liga tetap diikuti 24 tim dan akan dimulai pada 15 Oktober mendatang. Keputusan tersebut disampaikan oleh Sekjen PSSI Tri Goestoro di Hotel Sahid, Sabtu (1/10) dinihari

WIB. Selain keputusan mengenai kompetisi, Tri juga menyampaikan beberapa keputusan mengenai status Persija Jakarta. “Menyangkut pengelola yg mewakili Persija adalah PT Persija Jaya. Kompetisi diikuti 24 klub. Kompetisi akan dimulai 15 Oktober. Laga pembuka Liga Indonesia akan

dipimpin Jimmy Napitupulu dan usai laga akan diberikan penghargaan kepada beliau atas jasa-jasanya selama ini. Siapa yang main? Kita baru tahu setengah, yakni Persipura Jayapura sebagai juara bertahan. Siapa lawan dan dimana bermainnya, kami baru akan menentukan nantinya,” kata Tri.(dtc)


MINGGU 2 OKTOBER 2011

11

40 Peserta Dipastikan Unjuk Gigi ! Body Contest di Balcony City Hari Ini BALIKPAPAN, TRIBUN – Sedikitnya 40 peserta akan unjuk gigi pada kompetisi body contest (binaraga pemula) yang akan digelar di mal Balcony Balikpapan, Minggu (2/10) hari ini. Namun, jumlah peserta bisa mengalami penambahan. Sebab, hingga hari ini panitia masih membuka pendaftaran. Ketua Penyelenggara Ardi Rajo Bonsu mengatakan, para peserta telah melakukan technical meeting di rumah makan Simpang Raya, di Jl MT Haryono, Balikpapan, Sabtu (1/10). “Ada sekitar 40 pendaftar yang telah menyatakan ikut dalam kompetisi ini. Mereka juga sudah mendapat pengarahan dan technical meeting untuk kompetisi nanti,” katanya. Meski begitu, lanjut Ardi, pihaknya masih membuka pendaftaran, karena sejumlah calon peserta masih

dalam perjalanan menuju Balikpapan. Peserta yang turut berpartisipasi dalam kompetisi tersebut yakni Kutai Kartanegara, Bontang, Penajam Paser Utara (PPU), Samarinda dan Balikpapan. “Kalau Banjarmasin tidak jadi ikut karena di sana kebetulan ada kompetisi juga,” jelasnya. Kejuaraan body contest tersebut, kata Ardi, merupakan yang ketiga kalinya. Event tahunan tersebut untuk membangkitkan semangat para atlet dan bibit-bibit binaragawan di Balikpapan yang sudah mengalami penurunan. Ardi menambahkan, untuk menjaga netralitas dan integritas dalam turnamen, pantia langsung mendatangkan lima wasit dari Brunei Darrusalam, Penajam Paser Utara, Jakarta dan Sangatta. “Memang

sengaja kita datangkan wasit juga dari luar negeri, makanya hasilnya nanti benar-benar fair play,” tandasnya. Untuk hadiah, panitia menetapkan 20 orang pemenang di dua kelas yakni juara I (Rp 2 juta), juara II (Rp 1,5 juta) dan juara III (Rp 1 juta). Adapun juara harapan I, II dan III masing-masing mendapatkan Rp 750 ribu, Rp 500 ribu dan Rp 250 ribu. Sedangkan untuk juara 6-10, kata Ardi, juga mendapatkan hadiah, masing-masing Rp 100 ribu. “Jadi kan ada dua kelompok, nah masingmasing kelompok akan dipilih 10 pemenang. Juara IIII, harapan I-III serta juara 6 sampai 10,” jelasnya. Untuk pendaftaran, lanjutnya, peserta hanya dikenakan pendaftaran Rp 100 ribu, dan berhak mendapat kaos, piagam dan konsumsi.(fer)

Timnas U-23 Taklukkan Persikab SOREANG, TRIBUNTimnas U-23 berhasil meraih kemenangan lagi dalam laga ujicoba. Kali ini Persikab Kabupaten Bandung disikat ‘Garuda Muda’ dengan skor 3-1. Dalam laga yang dihelat di Stadion Jalak Harupat, Sabtu (1/10) sore WIB, timnas unggul cepat di menit ke-2 setelah Ferdinand Sinaga menjebol gawang Persikab lewat sebuah sontekan meneruskan umpan Ramdhani Lestaluhu. Tak butuh waktu lama bagi timnas untuk menambah keunggulan. Pada menit ke-7 umpan terukur Irfan Bachdim dari sayap kanan berhasil menemui Ferdinand di mulut gawang, dan dengan mudah bola diceploskannya ke jala lawan. Setelahnya Timnas U23 masih sedikit lebih dominan dengan beberapa kali melakukan serangan ke gawang lawan, tapi buruknya penyelesaian akhr membuat gol tak kunjung tiba hingga berakhirnya babak pertama. Di babak kedua Rahmad Darmawan mengganti banyak

TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO

Dua pebulutangkis Indonesia Tommy Sugiarto (atas) dan Taufik Hidayat bertemu pada semifinal Bankaltim Indonesia Open 2011, Sabtu (1/10). Pada partai ini Tommy sukses mengalahkan Taufik dua set langsung, 21-10 dan 21-15.

All Indonesian Final di Tunggal Putra ! Taufik Kandas dari Tommy Sugiarto ! Bankaltim Indonesia Open 2011

ANTARA/FAHRUL JAYADIPUTRA

Timnas U-23 berhasil mengalahkan Persikab Bandung dengan skor 3-1, Sabtu (1/10) pada laga ujicoba.

pemainnya dan memasukkan nama-nama seperti Oktovianus Maniani, Johan Juansyah, Yongki Aribowo, Andik Virmansyah dan kiper cadangan Rivki Mokodompit. Banyaknya pergantian sempat membuat permainan timnas sedikit mengendur, dan dimanfaatkan oleh Persikab untuk mencetak gol di menit 63 lewat titik putih, menyusul pelanggaran Rivki kepada pemain lawan di kotak penalti. Cahya Sumirat yang maju sebagai eksekutor

sukses mengecoh penjaga gawang. Skor pun jadi 1-2 tetap untuk keunggulan timnas. Tapi di menit ke-76 free kick Johan dari sisi kanan pertahanan Persikab meluncur deras ke gawang tanpa mampu dihadang kiper, membuat skor menjadi 3-1 yang bertahan hingga akhir pertandingan. Setelah melawan Persikab, Egi Melgiansyah dkk akan bertolak ke Padang untuk melakoni ujicoba kontra Semen Padang, Selasa (4/10) dalam rangka persiapan SEA Games 2011.(dtc)

SAMARINDA, TRIBUNIndonesia berhasil memastikan satu gelar di nomor tunggal putra Bankaltim Indonesia Open Badminton Grand Prix Gold 2011, setelah Tommy Sugiarto melaju ke final dan akan menantang Dionysius Hayom Rumbaka. Dalam laga semifinal yang digelar Sabtu (1/10) sore WITA di GOR Bulutangkis Kompleks Stadion Utama Kaltim, Palaran, Samarinda, Tommy mengalahkan seniornya Taufik Hidayat dua set langsung, 21-10 dan 21-15.

Ditemui wartawan usai pertandingan, tidak banyak komentar yang dilontarkan Taufik Hidayat terkait kekalahannya melawan Tommy. Saat melawan Tommy, Taufik terkesan mengalah. “Ya, berikan kesempatan kepada yang muda-muda,” ujar Taufik di Press Room. Di partai semifinal lainnya di nomor ganda campuran, wakil Indonesia Nova Widianto/Vita Marissa harus menelan kekalahan dalam laga yang berlangsung rubber set melawan pasangan Cina,

Chen Xu/Jin Ma dengan 17-21 21-16 dan 13-21. Peluang Indonesia lainnya yang harus kandas di semifinal adalah kekalahan yang diderita pasangan ganda putra Yohanes Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan saat melawan ganda putra unggulan ketujuh Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa, dengan 16-21 dan 18-21. Hasil pertandingan semifinal lainnya, pebulutangkis tunggal putri Cina Xiao Jia Chen meraih tiket ke final setelah

mengkandaskan Ai Goto asal Jepang dengan 21-11 dan 21-13. Sedangkan di ganda campuran, pasangan Hanbin He/Bao Yixin melaju ke final setelah menundukkan rekan senegaranya, Wei Hong/An Pan dengan rubber set 21-13 20-22 21-11. Peluang gelar lain bagi Indonesia datang dari nomor ganda putra, yang ditentukan melalui pertarungan di babak final antara Bona Septano/ Mohammad Ahsan melawan pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa.(dtc)

Liverpool Tekuk 10 Pemain Everton LIVERPOOL, TRIBUNLiverpool mengalahkan Everton 2-0 pada lanjutan Premier League di Goodison Park, Sabtu (1/10). Everton harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-23 di Derby Merseyside ini. Meski unggul jumlah pemain sejak pertengahan babak pertama, Liverpool baru bisa membobol gawang Everton di babak kedua. The Reds baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-71 melalui gol Andy Carroll. Luis Suarez sukses menggandakan keunggulan tim tamu pada menit ke-82.

Everton harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-23 setelah Jack Rodwell diusir wasit Martin Atkinson. Rodwell mendapat kartu merah langsung karena dianggap melakukan tekel berbahaya terhadap Suarez. Liverpool sebenarnya memiliki peluang emas di babak pertama untuk mencetak gol lewat titik penalti pada menit ke-44 setelah Suarez dilanggar Phil Jagielka. Namun, Dirk Kuyt gagal mengeksekusi penalti dengan baik setelah ditepis kiper Everton Tim Howard. Di babak kedua, Liverpool baru

memecah kebuntuan. Carroll yang hampir tidak mendapat peluang di babak pertama, dengan cermat memanfaatkan umpan tarik Jose Enrique untuk melepaskan kaki kiri yang tidak bisa dihentikan Howard. Liverpool menggandakan keunggulan 11 menit kemudian melalui Suarez. Memanfaatkan kesalahan Sylvain Distin dalam membuang bola, Suarez dengan tenang membobol gawang Howard. Dengan kemenangan ini, untuk sementara Liverpool naik ke posisi empat klasemen Premier League dengan torehan 13 poin dari tujuh laga.(vnc)


12

MINGGU 2 OKTOBER 2011

Tak Ada Sesi Keliling Monumen ● Upacara Hari Kesaktian Pancasila Berlangsung Singkat JAKARTA, TRIBUN Presiden SBY memimpin upacara Hari Kesaktian Pancasila. Upacara berlangsung di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Sabtu (1/10) pagi. Sesuai jadwal, upacara dimulai pada pukul 08.00 WIB. Peserta upacara terdiri dari unsur jajaran TNI/Polri, para Menteri KIB II, pelajar, mahasiswa, Pramuka dan ormas kepemudaan. Berbeda dengan upacara lainnya, upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila berlangsung relatif lebih singkat. Sesi pengibaran bendera dilakukan justru dua jam sebelum upaca dimulai, yakni pukul 06.00 WIB. Juga tidak pidato dari inspektur upacara. Meski

demikian tetap dibacakan teks Pancasila dan pembukaan UUD 45 yang secara berturut-turut oleh Ketua DPD Irman Gusman dan Wakil Ketua MPR Ahmad Farhan Hamid. Puncaknya adalah pembacaan ikrar kesetiaan kepada Pancasila oleh Ketua DPR Marzuki Alie. Di dalam ikrar tersebut dinyatakan komitmen untuk terus menjaga dan mewaspadai upaya-upaya yang bertujuan menggulingkan Pancasila sebagai dasar negara. Bagian yang khas dari upacara ini ada pada bagian akhir. Setelah doa penutup, Presiden SBY berdialog singkat dengan perwakilan pihak keluarga perwira TNI yang jadi korban dalam

pemberontakan G30S PKI pada 1965 silam. Tidak ada lagi sesi berkeliling monumen melihat-lihat diorama adegan pemberontakan G30S PKI yang selalu dilakukan di era Soeharto. Sejak pemerintahan Megawati, sesi tersebut tidak ada lagi. Malam sebelum upacara, jajaran TNI AD mengadakan doa dan tahlil bagi korban G30S PKI. Acara itu juga diselenggarakan di Monumen Pancasila Sakti. Peserta tahlil antara lain adalah Komandan Staf Angkatan Darat (Kasad), Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (Pangkostrad), Danjen Kopasus, dan Pangdam Jaya. (dtc)

KPK Kembalikan Uang Rp 1,4 T JAKARTA, TRIBUN - Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantah penilaian berbagai pihak bahwa sebagian besar masyarakat tak lagi mendukung KPK. KPK merasa mayoritas masyarakat masih mendukung kerja lembaga tersebut. “Kalau dibilang tidak mayoritas, saya kira masih banyak yang dukung KPK,” kata juru bicara KPK, Johan Budi, pada sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (31/9). Penilaian Johan tersebut berdasarkan pengaduan masyarakat yang masuk ke KPK mencapai 55.000. Menurutnya,

masyarakat kecil masih memberi harapan kepada KPK setelah melihat pengaduan yang disampaikan salah seorang warga melalui surat. “Saya cukup trenyuh ada masyarakat yang mendukung. Ada pengaduan korupsi di KUD (Koperasi Unit Desa) dengan tulisan tangan yang disampaikan ke saya. Ada dana (KUD) yang ditilap kepala desanya, dan minta diusut. Paling tidak, mereka berharap KPK tangani ke sana,” ungkap Johan. Pada kesempatan itu, Johan juga mengkritik DPR RI terkait penolakan untuk

membangun gedung baru KPK. Kritik lain, yakni penolakan anggota DPR untuk membuka kantor perwakilan KPK di daerah. Johan membantah pernyataan, bahwa KPK hanya memakan uang negara dengan jumlah besar namun tidak sebanding dengan pengembalian uang negara yang dikorupsi. KPK, kata dia, sampai pertengahan 2011 telah mengembalikan uang negara melalui Kementerian Keuangan Rp 1,4 triliun. Adapun harta dalam bentuk lain seperti tanah dan bangunan hampir Rp 6 triliun. (kompas.com)

JK Tokoh Perdamaian Dunia Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla memperoleh penghargaan sebagai “Tokoh Perdamaian Dunia” dari World Assembly of Youth pada Konferensi The World Youth Forum on Peace and Harmony (Pertemuan Pemuda Dunia untuk Perdamaian), di Kota Ambon, Maluku, Sabtu (1/10). Politisi-pengusaha yang kini menjadi Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) itu dinilai telah berjasa membangun perdamaian di sejumlah wilayah konflik, seperti di Aceh, Ambon, dan Poso. Penghargaan disampaikan Wakil Presiden World Assembley of Youth (WAY), yang sekaligus Ketua Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) versi Ancol Ahmad Doli Kurnia. Penghargaan

serupa diberikan kepada Gubernur Maluku Karel Albert Ralahalu, atas perannya dalam perdamaian di kawasan kepulauan itu. “Penghargaan ini diputuskan oleh 15 pemuda dari 15 negara yang mewakili lima benua. Jusuf Kalla telah berperan besar dalam menumbuhkan perdamaian di Aceh, Ambon, dan Poso, dan membuat perjanjian Malino,” kata Ahmad Doli Kurnia, saat penyerahan penghargaan. Jusuf Kalla berterima kasih atas penghargaan tersebut. Itu dianggap sebagai dukungan bagi bangsa Indonesia untuk terus menyelesaikan masalah dengan membuat perdamaian dan melestarikannya. “Membuat perdamaian itu bisa sebentar dan lebih mudah, tetapi melestarikan perdamai-

ANTARA/SAPTONO

Jusuf Kalla

an lebih sulit dan butuh waktu bertahun-tahun,” katanya. Dia juga mengajak bangsa Indonesia untuk menyelesaikan masalah yang muncul, termasuk konflik, dan tidak menghindarinya. Jika dihindari masalah itu justru bisa datang menyergap pada suatu waktu nanti. (kompas.com)

ANTARA/WIDODO S JUSUF

Presiden SBY dan Ibu Negara bersama Wapres Budiono, Ketua DPR RI Marzuki Alie beserta sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II berbincang-bincang usai upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya, Sabtu (1/10).

Wapres Panggil Tiga Menteri ■ Laporan KPK Pengelolaan Keuangan Dinilai Buruk ”Respon Presiden langsung meneruskan usulan KPK ke Wakil Presiden. Wapres telah memanggil menteri/ lembaga tersebut” M Jasin Wakil Ketua KPK JAKARTA, TRIBUN Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menindaklanjuti laporan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait tiga kementerian yang dinilai buruk dalam mengelola keuangan. Presiden SBY telah meminta Wakil Presiden Boediono untuk memanggil menteri dari tiga kementerian tersebut. Respon Presiden langsung meneruskan usulan KPK ke Wakil Presiden. Wapres telah memanggil menteri/

lembaga tersebut. Demikian disampaikan Wakil Ketua KPK Bidang Pencegahan M Jasin melalui pesan singkat, Sabtu (1/10). “Respon Presiden langsung meneruskan usulan KPK ke Wakil Presiden. Wapres telah memanggil menteri/lembaga tersebut,” kata Jasin. Tiga kementerian yang dimaksud adalah Kementerian Pendidikan Nasional, Kementerian Dalam Negeri, dan Kementerian Agama. KPK menyerahkan laporan terkait tiga kementerian itu kepada Presiden beberapa bulan lalu. Ketua KPK Busyro Muqoddas sebelumnya mengungkapkan, bahwa terdapat tiga kementerian yang pengelolaan keuangannya buruk dan kurang transparan. “Kami telah melaporkannya

kepada Presiden untuk ditegur,” kata Busyro. Menurutnya, pelaporan sistem pengelolaan keuangan di kementerian atau lembaga negara lainnya itu termasuk dalam kewenangan KPK untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan transparan. Adapun Kementerian Pendidikan Nasional menjadi sorotan setelah mencuatnya kasus-kasus dugaan korupsi pada proyek pengadaan di sana. Contohnya, proyek pengadaan laboratorium di

lima universitas di Indonesia dan proyek pengadaan serta revitalisasi sarana prasarana di Direktorat Jenderal Peningkatan Mutu dan Tenaga Kependidikan tahun 2007. Sementara itu, Kementerian Dalam Negeri juga tengah menjadi sorotan terkait proyek pengadaan EKTP senilai Rp 5,9 triliun yang diduga tidak transparan. Selanjutnya, Kementerian Agama terkait pelaksanaan haji dan kecakapan bagian keuangan di kementerian tersebut. (kompas.com)

Tiga Kementerian Itu ■ Kemendiknas Kemendiknas: Mencuat kasus-kasus dugaan korupsi pada proyek pengadaan. Contoh: proyek pengadaan laboratorium di lima universitas di Indonesia dan pengadaan serta revitalisasi sarana prasarana di Dirjen Peningkatan Mutu dan Tenaga Kependidikan tahun 2007. ■ Kemendagri Kemendagri: Menjadi sorotan terkait proyek pengadaan E-KTP senilai Rp 5,9 triliun yang diduga tidak transparan ■ Kementerian Agama Agama: Terkait pelaksanaan haji dan kecakapan bagian keuangan

Kamar Istri Gayus Bertarif Rp 875 Ribu ● Melahirkan Bayi Kembar Lewat Operasi Cesar JAKARTA, TRIBUN - Gayus Partahanan Tambunan, terpidana kasus mafia pajak, tetap bergaya hidup wah. Ny Milana Anggraeni, istri Gayus melahirkan anak kembar di sebuah rumah sakit mahal, Hermina Podomoro, Sunter, Jakarta dan menempati kamar bertarif Rp 875 ribu per hari. Milana melahirkan bayi kembar laki-laki melalui operasi cesar, Jumat (30/9). Dengan demikian pada saat ini pasangan Gayus Tambunan-Ny Milana mempunyai lima orang anak. Milana masih enggan ditemui siapapun kecuali keluarga dekat yang dikenalnya. Perempuan mantan pegawai di Sekretariat DPRD DKI Jaya itu menempati ruangan VIP (very important person) di lantai IV RS Hermina Podomoro. “Ibu Milana tidak mau ditemui oleh media, hanya keluarga terdekat yang dapat menemuinya,” kata Humas RS Hermina Pusat, Subiantoro, ketika ditemui Tribunnews, Sabtu. Petugas keamanan terlihat berjaga di sudut ruangan lantai IV dan memperhatikan pengunjung rumah sakit. Sabtu pagi bayi kembar yang

KOMPAS.COM

Gayus bersama istri dan anaknya saat menjalani sidang, beberapa waktu lalu.

dilahirkan Milana berada di ruang rawat, lantai II. Milana kemudian membawa anaknya ke ruang laktasi, tempat ibuibu menyusui bayi. Ia terlihat senang oleh kehadiran si buah hati. “Yah, tahu sendiri bagaimana ibu yang telah menantikan seorang anak dalam kandungan lalu melahirkan,” ucap seorang karyawan RS Hermina Podomoro. Karyawan itu lalu menceritakan Milana bukanlah pelanggan baru di Rumah Sakit Ibu dan Anak. “Pas kehamilan anak pertama, Milana sudah kontrol di rumah sakit ini, jadi dia bukan pelanggan baru,” imbuhnya. Pada kehamilan keempat

ini, Milana harus bersedih karena sang suami menghuni Rumah Tahanan Negara (Rutan) Cipinang, Jakarta. Baru-baru ini Gayus menjadi pembicaraan karena ditipu seorang narapidana, sesama penghuni Rutan Cipinang, hingga mengalami kerugian 60 ribo dolar Singapura atau sekitar Rp 4,2 miliar Selama proses kehamilan, diketahui Milana hanya ditemani sopirnya ketika melakukan kontrol ke RS Hermina. Milana menemui dokter ahli kandungan di rumah sakit itu, dr Andrew Setiawan SpOG. Kamar perawatan Milana Anggraeni dilengkapi pendingin udara, satu tempat

tidur, sofa, lemari pakaian, kamar mandi, dan televisi berbayar. Makananpun diberikan kepada pasien sebanyak tiga kali untuk dua orang. “Menu makanan untuk ibu melahirkan tentu yang menggugah selera mereka,” ujar seorang karyawan. RSIA Hermina Sunter diketahui memiliki 5 kamar, sedangkan biaya operasi caesar yang dijalani Milana Anggraeni mencapai Rp 24juta. Milana selesai menjalani operasi pada pukul 15.00 WIB, Jumat. Gayus ikut menunggui proses persalinan istrinya, kemudian kembali ke Rutan Cipinang, sekitar pukul 16.00. (tribunnews/ferdinand)


MINGGU, 2 OKTOBER 2011

HALAMAN 13

Jilbab kini bukan hanya sekadar penutup kepala, tetapi jadi fesyen yang semakin disukai. Jilbab kini atau sekarang yang lebih dikenal dengan hijab digandrungi oleh kaum hawa terutama remaja putri. Meskipun terlihat lebih modis dan stylist tetapi tetap berdasarkan syariah agama Islam. Gaya berhijab pun tak lagi monoton. Beragam model dan bahan yang nyaman membuat berjilbab jadi lebih modis, cantik, dan nyaman. Komunitasnya yang dikenal dengan sebutan hijabers pun kini banyak bermunculan.

hal

Tren Rambut Korea

Menjamu Tamu

hal

16

hal

14 Indeks foto

Hati-hati ’Mengancam’ Anak

18 & 19

hal

21

Perbaiki Postur Tubuh dengan Pilates

hal

17

■ Model : Bunga Rengganis Laila Ramadhan dan Grandis Indah Pratiwi ■ Busana: Koleksi Pribadi ■ Lokasi: Kediaman Bapak H Denni BZ ■ Fotografer : Dwi Ardianto


14

MINGGU 2 OKTOBER 2011

Momen Menjadi Orangtua yang Paling Disukai SAYA termasuk orang yang tergila-gila pada bayi yang baru lahir. Mulai dari mukanya yang menggemaskan, jari-jari kecilnya yang panjang, sampai harumnya yang segar. Saya cinta momen ini karena bisa bercengkrama dengan bayi saya dan menggendongnya seperti bayi kangguru. Semua terasa nyaman dibanding saat dia mulai menginjak usia balita. Merenggut perlak makan, menumpahkan mangkok sereal, atau tiba-tiba marah tanpa sebab, merupakan kejadian biasa. Untung saya punya kewaspadaan dan rasa humor yang tinggi untuk menghadapi semua itu sampai akhir masa balita. Semua mama dan papa menghadapi masa-masa senang ataupun merepotkan saat menjadi orangtua. Ini bukan berarti kita lebih menyukai si kecil saat dia berada di usia tertentu. Dan, saat Anda merasa tidak cocok dengan tingkatan orangtua yang sekarang, bertahanlah! Seiring waktu ini akan segera berubah. ● Masa mengemong Akhirnya Anda menjadi orangtua. “Ia sangat manis, tanpa dosa, dan sepertinya sangat tergantung pada kita,” kata Holly Black dari Maryland, yang sangat menghargai saat-saat ceria bersama anak keempatnya yang baru lahir, Matthew. “Saat dia tertidur di dekapan, saya tidak mau menaruhnya di tempat tidur. Seketika saya menangis karena mengetahui betapa cepat saat-saat ini akan berlalu,” ujarnya. Di samping itu, kemampuan bayi baru lahir melihat cahaya sangat minim. Jadi, mereka akan mengantuk setengah hari, bila malamnya mereka terbangun setengah malam. Jadi Anda tetap bisa punya waktu untuk menonoton televisi, berbelanja, atau mengemil. ● Masa “melantai” Kebiasaan-kebiasaan bayi paling dapat digambarkan saat dia berusia 3 sampai 9 bulan: membuat kita selalu merasa waspada dan khawatir. Mereka mulai dapat berkeliling ruangan, mengocehkan nama Anda, juga melambaikan tangan saat mau pergi. Waktu tidur siang mereka juga bertambah, dan jarang terbangun di malam hari. “Saya sangat senang bila si kecil memakan apapun yang saya berikan padanya,” kata Jessica Smith dari Ohio. Mereka juga tertarik pada segala hal yang Anda tunjukkan. Misalnya, bila tombol hijau ditekan, maka mainannya akan mengeluarkan suara musik dan bergerak-gerak. Smith juga merasa pada saat ini keinginan anak untuk dapat berbicara sangat besar, “Mereka mulai dapat berargumen dengan gumaman atau gerutuan bila tidak mau melakukan sesuatu.” ● Masa balita Beberapa orangtua ada yang gelisah, malas, dan bosan bila harus berhadapan dengan orang yang sepertinya tidak punya tujuan dan pendirian tetap. Namun lain halnya bila yang seperti itu adalah ciptaan Tuhan yang untuk pertama kalinya belajar berjalan. Selamat tinggal rasa bosan, karena tiap 10 detik, Anda akan merasa antusias melihat “apa lagi ya yang akan dilakukannya?” ● Playgroup time Bagi Cherie Spino, usia 3 sampai 4 tahun adalah merupakan masa meningkatnya kemampuan berbicara si kecil. “Mereka dapat bercerita pada Anda mengenai kesehariannya dan Anda juga sudah mulai dapat benarbenar mengobrol dengannya,” ujarnya. Anak bungsunya yang berumur 5 tahun mengatakan hal yang sangat lucu. “Kami sedang melihat buku Disney. Dan dia menyebutkan nama-nama tokoh di buku itu: `Bambi, Cinderella, Sleeping bag’? Hahaha. tentu saja maksudnya Sleeping Beauty, yaitu putri tidur!” Pada masa-masa bermain ini, mama boleh memberikan pujian kepadanya. Karena pada umur ini dia mulai dapat memakai baju sendiri, makan sendiri, dan mengatakan “tolong” dan “terima kasih”. Di samping itu, mereka juga sudah punya keinginan kuat untuk mengetahui apapun yang dia lihat, imajinasinya berkembang, dan mulai dapat menunjukkan antusiasmenya terhadap sesuatu. Tapi tetap, mereka terlihat imut dan menggemaskan seperti bayi. ● Usia sekolah Kepribadian mereka sudah mulai terlihat. “Saat ini mereka sudah dapat mengekspresikan keinginannya dan mulai berani memperlihatkannya,” ujar Diana Eastwood tentang Chloe, putrinya yang sudah kelas 5 SD dan Peter, kelas 2 SD. Kegemaran dan ketertarikan anak akan bertambah luas seiring dengan semakin luasnya kehidupan sosial dan kesempatannya untuk memilih. Semakin bertambahnya umur, makin banyak bantuan yang dapat Anda berikan. “Sekarang putri tertua saya biasa membacakan cerita untuk adiknya, dan hal ini sangat indah dilihat,” kata Jean Starks. (parentingindonesia)

Pujian yang Pas KATA para ahli, anak harus banyak dipuji. Tapi, sudah dipuji kok, tetap saja ia nakal dan tak percaya diri? Jangan-jangan cara memuji Anda yang belum pas. Lalu, bagaimana cara memuji yang pas? ● Spesifik pada perilakunya. Jangan katakan ‘anak yang paling cantik sedunia’, tapi spesifik pada apa yang ingin Anda puji, “Kamu sudah menyisir rambut rapi sekali, kamu jadi cantik, deh.” ● Berikan perhatian pada detil. Jangan hanya mengatakan ‘gambar bagus’, tapi katakan juga, “Coba lihat rumah ini, orang pasti senang tinggal di rumah ini karena ada tempat duduk yang bagus, ada bunganya, ada pohonnya.” ● Variasi kata-kata. Jangan hanya bilang ‘bagus’, ada banyak kosa kata lain untuk memuji: Gitu dong, terimakasih sayang, mama senang. Wah, hebat, mama duduk di dekat anak pintar, dll.

Hati-hati ’Mengancam’ Anak KALAU kamu tidak mau membersihkan kamarmu, semua mainanmu akan Mama kasih orang!” “Oke, jadi kamu tidak mau mengerjakan PR mu sekarang, Mama telepon Papa ya... biar kamu berurusan dengan Papamu!” Mengancam seringkali menjadi cara paling mudah untuk mendapatkan hasil secepat mungkin ketika kita sebagai orangtua sudah kehabisan akal untuk mengendalikan tingkah laku anak. Kendati efektif, ancaman tidak mendidik anak untuk menjadi lebih bertanggung jawab. Sebaliknya, anak justru cenderung terbiasa diancam dulu baru bergerak. Ancaman juga tidak efektif untuk jangka panjang. Setiap kali Anda menuntut anak melakukan sesuatu, ancaman

pun harus meningkat atau ‘lebih kejam’ daripada yang sebelumnya. Sampai kapan Anda sanggup seperti ini? Menurut Adele Faber, penulis buku How to Talk so Kids Will Listen and Listen so Kids Will Talk, ancaman adalah bentuk rasa tidak percaya orangtua atas kemampuan anak untuk mengatur hidupnya, sehingga butuh ada ancaman untuk memastikan anak melakukan tugastugasnya. Lebih jauh lagi Adele mengemukakan, anak yang terbiasa diancam akan tumbuh menjadi anak yang tidak punya kepercayaan diri, mudah takut, atau sebaliknya cenderung memberontak. Sebenarnya masih ada alternatif lain selain memberikan ancaman pada anak.

Coba kita lihat beberapa diantaranya, pertama ajukan pilihan. “Rapikan kamarmu sekarang supaya waktu menontonmu lebih lama, atau rapikan nanti dan kamu tidak bisa menonton acara favoritmu sama sekali.” Kedua, memberi batasan. “Sepuluh menit lagi Bunda akan bereskan meja makannya, kalau kamu tidak makan sekarang, kamu bisa makan nanti malam saja.” Terakhir, tetapkan aturan main: apa saja tugas/kewajiban anak dan konsekuensi jika ia tidak memenuhinya. Lakukan ini di awal sebelum ada pelanggaran, sehingga anak sudah tahu akibat yang akan ditanggungnya. Jadi, Anda tidak lagi perlu mengancam, cukup mengingatkan saja! (parentingindonesia)

● Hindari sarkasme. Daripada bilang, “Lumayan, lebih baik lagi kalau bisa selesai lebih cepat daripada ini,” lebih baik katakan, “Nah, lihat kan, kamu ternyata bisa menyelesaikannya.” Cek perilaku Anda: ● Sesegera mungkin. Jika ingin memperbesar nilai pujian Anda, berikan pujian pada saat yang sama, atau sesegera mungkin setelah perilaku yang ingin Anda puji itu ditampilkan si kecil. ● Kontak mata. Tataplah matanya ketika Anda memuji, biarkan dia tahu Anda bangga padanya. ● Posisi tubuh setara, tidak lebih tinggi, supaya anak bisa melihat Anda lebih jelas dan merasa lebih nyaman. ● Wajah ramah. Tersenyumlah semanis mungkin, senyum Anda sudah merupakan hadiah baginya. ● Intonasi ramah. Nada suara Anda perlu terdengar menyenangkan. (parentingindonesia)


MINGGU 2 OKTOBER 2011

Lanjutkan Pendidikan ke Jerman SAAT ini Sheyla sedang mengikuti kursus bahasa Jerman di Yayasan Indonesia Jerman, Jakarta. “Saya bercita-cita untuk melanjutkan study ke Jerman yaitu di jurusan business administration. Untuk pengurusan kuliah saya sudah mengirim pendaftaran ke Jerman dan alhamdulillah 4 universitas sudah mengirimkan balasan untuk saya mengikuiti Einstufungstest (sejenis ujian bagi siswa-siswi yang ingin melanjutkan kuliah di Jerman). Karena tes untuk masuk kuliah harus dilakukan di Jerman, oleh karena itu saya sedang sibuk dengan bahasa Jerman,” tuturnya. Pada awalnya membagi waktu antara sekolah dan proyek lumayan ribet. Karna jadwal sekolah yang padat, pelajaran yang lumayan rumit sebab dalam bahsa inggris, dan kegiatan sekolah yang bermacam-macam. “Akhirnya saat ada jadwal untuk penelitian di laboratorium, kami mau tidak mau harus izin dari kelas,” imbuhnya. Penelitian yang dilakukan

selama 2 bulan cukup menguras waktu dan pikiran. “Saya dan Fila bisa dibilang awam mengenai tempe, laboratorium, istilah-istilah biologi yang tidak kami pelajari di sekolah. Hal ini membuat kami harus ekstra kerja keras. Saat penelitian di laboratorium dan bertemu dengan dosen pembimbing yang ahli di bidang tempe, saya manfaatkan waktu ini untuk bertanya mengenai segala hal yang saya kurang pahami,” katanya. Saat yang paling menantang baginya adalah saat harus fokus ke ujian sekolah dan perlombaan ke Turki yang semakin dekat. Ujian kenaikan kelas yang sangat penting membuatnya harus kerja keras untuk mengejar setiap ketinggalan di kelas. “Saat itu ujian kenaikan kelas semakin dekat, sementara perlombaan sebentar lagi . Akhirnya, saya dan Fila mengikuti ujian duluan dibanding temanteman yang lain. Alhamdulillah. kami dapat melalui nya dengan hasil yang memuaskan. Dan saya merasa sangat beruntung, karna saat

kami di Istanbul, saat itu pula, kami sedang libur kenaikan kelas,” ungkap Sheyla. Satu hal yang membuatnya banyak bersyukur adalah mereka mendapat bantuan dana dari Pemerintah Kota Balikpapan dan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. “Dan saat ini saya sedang mencari informasi beasiswa bagi putra-putri Kaltim dan Balikpapan pada khususnya untuk kuliah di luar negeri. Saya harap sertifikat yang saya dapatkan cukup membantu untuk mendapatkan beasiswa,” katanya Ia berharap agar penelitian yang kami lakukan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan bagi peneliti-peneliti muda agar terpacu untuk menciptakan terobosan baru yang dibutuhkan bagi kemajuan bangsa. “Pesan saya bagi seluruh putra-putri bangsa, yaitu dalam setiap langkah mu yakinlah bahwa Allah pasti akan membantu mu, asal kau berkerja keras, berdoa dan berusaha dengan maksimal. Karena tidak ada yang sia-sia. Setiap niat baik, pasti akan berhasil baik pula,” tandas Sheyla. (art)

Pemanfaatan Limbah Cair Tempe Penelitian kami berjudul, “Pemanfaatan Limbah Cair Tempe untuk Pembuatan Protein Sel Tunggal” atau “Utilization of Soya Liquid Waste for Single Cell Protein (SCP) Production.” “Ini lah penelitian kami,” kata Sheyla. Salah satu negara penghasil tempe terbesar di dunia adalah Indonesia. Limbah tempe dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu limbah cair dan limbah padat. Dalam pemanfaatannya, limbah padat tempe sangat bermanfaat bagi pakan ternak. Limbah padat mengandung kandungan protein yang baik sehingga dapat membuat ternak menjadi gemuk. Sedangkan pembuangan limbah cair tempe yang berlebihan di lingkungan mengganggu keseimbangan ekosistem, bahkan dapat mencemari lingkungan sekitar. Hal ini akan berbahaya jika sampai menggenangi selokan atau aliran sungai, bila dibiarkan air limbah akan berubah warnanya menjadi coklat kehitaman dan berbau busuk. Bau busuk ini akan mengakibatkan sakit pernapasan. Apabila air limbah ini merembes ke dalam tanah yang dekat dengan sumur maka air sumur itu tidak dapat dimanfaatkan lagi. Apabila limbah ini dialirkan ke sungai maka akan mencemari sungai dan bila masih digunakan maka akan menimbulkan penyakit gatal, diare, dan penyakit lainnya. Setiap kuintal kedelai akan menghasilkan limbah 1,5 - 2 m3 air limbah. Sementara adanya limbah di dalam lingkungan dapat berdampak positif terhadap tumbuhnya mikroorganisme yang diinginkan yakni beberapa bakteri yang berfungsi sebagai dekomposer untuk membantu di dalam tanah.

Pemanfaatan limbah cair tempe yang selama ini dilakukan adalah untuk pembuatan nata de soya, sudah dalam skala industri rumah tangga. Potensi lain dari limbah pembuatan tempe adalah untuk pestisida dan Protein Sel Tunggal (PST). Pemanfaatan untuk pembuatan PST masih dilakukan pada skala laboratorium, selanjutnya untuk PST terhadap bakteri probiotik semisal Bifidobacteria sp dan atau Lactobacillus acidophyllus dengan memanfaatkan limbah cair rebusan kedelai belum banyak dilakukan. Alasan kami menggunakan kedua jenis bakteri tersebut adalah karena bakteri tersebut terdapat di dalam yogurt yang berarti aman bagi percernaan manusia. Setelah dilakukan uji laboratorium di Universitas Negeri Semarang (UNNES), Semarang. Diketahui bahwa limbah cair tempe merupakan produk bermanfaat, mengandung senyawa organik, terdiri atas karbohidrat, lemak dan protein yang dapat digunakan untuk substrat pembuatan Protein Sel Tunggal (PST), hal ini merupakan inovasi baru yang perlu dikembangkan. Protein Sel Tunggal (PST) adalah bahan makanan berprotein tinggi yang berasal dari mikroba. Kelebihan PST yaitu kandungan protein lebih tinggi daripada protein hewan dan tumbuhan, dapat menggunakan berbagai macam media atau substrat, produksi PST tidak bergantung iklim & musim . Hasil dari penelitian yaitu kandungan protein suplemen PST yang dihasilkan dari bakteri Bifidobacteria sp dan atau Lactobacillus acidophyllus yaitu 800 dan 700 lebih tinggi dari tempe segar. (*)

15

Berawal dari Sebuah Mimpi SEJAK kelas 1 SMA, Sheyla Lestarini sangat tertarik untuk mengikuti perlombaan ilmiah. Termotivasi dari kakak-kakak kelas yang berhasil untuk menorehkain tinta emas di ajang internasional membuatnya termotivasi untuk ikut dalam perlombaan ilmiah. “Yang saya harap hasil dari penelitian itu dapat bermanfaat bagi khalayak. Akhirnya, saya memutuskan untuk mengajak sahabat saya, Fila Arifriani, untuk mengikuti lomba proyek ilmiah,” tutur Sheyla. Sheyla dan Fila berasal dari SMPN 1 Balikpapan. “Karena saya merasa Fila adalah partner yang pas untuk diajak bekerja sama dan kami memiliki jalan pikiran yang selaras, akhirnya saya mengajak Fila untuk bergabung dan mencoba untuk menciptakan suatu terobosan baru yang bisa diikutsertakan dalam suatu perlombaan,” tuturnya. Akhirnya, mereka mencari seorang guru pembina, Ibu Dwi Eldina, ia adalah guru biologi yang membantu untuk konsultasi, dan lain-lain. “Awalnya, kami hanya ingin mengikuti ISPO,” kata Sheyla. ISPO adalah lomba proyek penelitian yang mana setiap peserta membuat suatu penelitian yang tema proyek nya harus benar-benar asli berasal dari ide peserta itu sendiri, kemudian hasil dari penelitian itu di lombakan. ISPO diikuti oleh siswa-siswi SMP dan SMA seluruh Indonesia. Kategori proyek yang di lombakan adalah Lingkungan, Fisika, Kimia, Biologi, Rekayasa Tekhnologi, Komputer. “Tahun 2010 saya mengikuti ISPO di Balai Kartini, Jakarta. Kategori proyek yang saya ikuti adalah Biologi,” katanya. Seleksi ISPO saat itu cukup berat. Karena saya berasal dari Sekolah Assosiasi Pasiad Turki (ada 7 sekolah sejenis ini di seluruh Indonesia) maka saya harus mengikuti seleksi proyek antar Sekolah Pasiad terlebih dahulu lalu kemudian dari proyek-proyek yang terpilih, di seleksi lagi di SMA Kharisma Bangsa, Jakarta, dan terakhir seleksi dengan siswa-siswi dari seluruh Indonesia di Balai Kartini. “Kami belum terpikir untuk mengikuti perlombaan internasional, tetapi Allah

IST

Sheyla dan tim berfoto bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, di Istambul.

berkata lain. Saat kami memenangkan ISPO, seorang General Manager Semesta, Bapak Omer Demir, mengatakan bahwa kami terpilih untuk melanjutkan perlombaan ke Istanbul, Turki. Saat itu kami sangat kegirangan dan tidak percaya kami di beri kesempatan emas ini,” paparnya. Perlombaan INEPO yang kami ikuti berlangsung pada tanggal 19 - 22 May, 2010. Diikuti oleh 109 project dari 44 negara.Indonesia berhasil memperoleh 3 medali emas, yaitu dari bidang fisika, kimia dan biologi. “Berdasarkan rencana awal, saya dan Fila akan tinggal di Istanbul selama 2 minggu, tetapi karena kami memperoleh telepon dari General Manager dari Indonesia bahwa kami diharapkan tetap tinggal di Istanbul untuk menyambut kedatangan Bapak Presiden, SBY, yang rencana ada datang ke Istanbul beserta jajaran menteri. Pada awalnya, kami menolak untuk menunggu, karena sudah rindu tanah air. Tetapi setelah berpikir panjang, akhirnya kami memutuskan untuk menunggu di Istanbul hingga rombongan Presiden datang. Jadi kami habiskan masa-masa indah di Turki selama 1,5 bulan,” paparnya. (art)

IST

Sheyla Lestarini

BIOFILE Nama : Sheyla Lestarini TTL : Balikpapan, 31 Maret 1993 Umur : 18 tahun Cita-cita : Business Woman Hobi : Membaca Orangtua: Apollos Tunewu & Jumini Alamat : Jl. Jend. A. Yani No. 05 RT. 24 Karang Jati, Balikpapan Pendidikan : SD 001 Balikpapan Tengah SMP Negri 1 Balikpapan SMA Semesta Bilingual Boarding School, Semarang Prestasi : ! Medali Honourable Mention dalam Olimpiade ISPO (Indonesian Science Project Olympiad), Jakarta ! Medali Emas dalam Olimpiade INEPO (International Environmental Project Olympiad), Istanbul, Turki


16

MINGGU 2 OKTOBER 2011

Gaya Rambut Sesuai Bentuk Wajah MENGUBAH gaya rambut dapat menyegarkan penampilan. Yang paling simpel, misalnya lewat poni. Sesuaikan potongan poni dengan tipe wajah kita. Panduan memotong poni dari Jet Rhys, penata rambut dari San Diego kali ini sangat membantu. Bentuk wajah kotak Potongan poni menebal di bagian tengah, sementara bagian sisinya lebih panjang. Ujung-ujung rambut dibuat tumpul agar membentuk lengkungan. Model poni ini membantu menyamarkan kesan kotak pada rahang, sekaligus menimbulkan kesan oval pada wajah.

Bentuk wajah bulat Mintalah bantuan penata rambut di salon untuk menipiskan ujung poni dan membuat modelnya sedikit menyamping. Tetapi bagian tengah lebih pendek ketimbang sisi-sisinya. Model ini membantu wajah bulat jadi terlihat lebih lonjong. Bentuk wajah oval Semakin panjang rambut, sebaiknya semakin panjang pula poninya sebagai pengimbang. Untuk si oval, paling cocok adalah poni samping tipis karena mampu memberi kesan lebar di tengah wajah. (Prevention Indonesia) IST

Rambut Sehat Meski Berkerudung IST

Tren Rambut Korea HAL-hal bernuansa Korea, dari film, fashion, sampai tata rambut, sedang digemari dimanamana. Tengok saja gaya rambut beberapa seleb hollywood seperti Keira Knightley dan Kimberley Stewart (mantan personel Pussycat Dolls) yang pernah mengubah gaya mereka menjadi ikal ala Korea ini. “Potongan rambut ala Korea memang menonjolkan tekstur rambut bagian bawah, dan identik dengan gaya rambut yang ikal,” ungkap Astrid Sasongko, Brand Manager Johnny Andrean, saat acara K-cut Johnny Andrean di Bistro Boulevard, Menteng, Jakarta Pusat.

Terinspirasi dari gaya Korea tersebut, Johnny Andrean Salon merilis Kcut sebagai trend cutting dan styling terbaru. “K-cut ini melengkapi koleksi Korean style Johnny Andrean dari K-pop colour yang sudah diluncurkan beberapa waktu lalu,” tambah Astrid. K-cut sebenarnya adalah teknik memotong rambut, yang membuat rambut terlihat lebih ringan dan bertekstur. Potongan ini terinspirasi dari kecantikan dan keunikan gaya rambut para perempuan Korea yang terlihat sangat unik, manis, dan lebih rapih. Potongan K-cut memberikan efek flowing pada rambut

sehingga membuat gaya keseluruhan tampak simpel namun tetap stylish. Salah satu keistimewaan K-cut, potongannya dapat dengan mudah diubah menjadi gaya yang lebih fun ataupun lebih formal. “Potongan K-cut ini cocok banget untuk para remaja yang ingin tidak terlalu ribet menata rambut, karena simpel dan stylish banget,” ungkap Ayushita, aktris sekaligus Brand Ambassador K-cut Johnny Andrean. Selain itu, potongan K-cut ini bisa disesuaikan dengan karakter dan bentuk wajah, serta panjang rambut pemakainya.(kps)

Gaya Cantik si Rambut Panjang BIASANYA rambut panjang cenderung terlihat membosankan jika hanya dibiarkan lurus tergerai saja. Kenapa tak coba adaptasi gaya Korean look, agar rambut panjang Anda terlihat lebih modern? Potongan K-Cut dengan layer-layer di bagian bawah rambut panjang akan mengurangi volume rambut sehingga menghilangkan kesan berat. Layer tipis pada

bagian bawah membuat rambut akan memberikan tekstur pada rambut yang lurus panjang. Rambut panjang seperti ini bisa dibuat lebih fun dengan membuat ikal dengan ukuran besar dari pangkal hingga ujung rambut. Gaya seperti ini sangat cocok diterapkan untuk berbagai acara santai atau sekadar berkumpul bersama teman.

Namun, jika Anda akan menghadiri acara resmi, coba tata rambut panjang Anda agar terlihat lebih cantik. Sasak sedikit rambut Anda, kemudian tarik bagian kiri dan kanan rambut ke belakang. Sematkan aksesori rambut supaya terlihat lebih manis dan cantik. Gunakan styling lotion sebelumnya untuk membuat tatanan rambut lebih tahan lama. (Sumber: Johnny Andrean)

MASALAH rambut paling sering dirasakan oleh perempuan berkerudung. Terutama masalah rontok dan ketombe. Menurut Ida Prahastuty dan Syarifah Ainun Jariyah, dua perempuan yang berjilbab, yang paling penting untuk rambut yang berkerudung adalah menjaga kebersihan dan menjaganya tetap kering saat berkerudung. Hal pertama yang harus dilakukan untuk yang berambut panjang adalah tidak mengikatnya dengan terlalu kencang. “Siasati dengan jangan mengikat rambut kuat-kuat,” kata Ainun yang sudah berjilbab

sejak lulus SMA. Ida menambahkan, “Gunakan ikat rambut yang lunak, sehingga tekanan pada rambut tidak terlalu kuat, dan menyebabkan kerontokan.” Ida dan Ainun juga mengingatkan agar jangan pernah lupa menyisir. “Jangan karena rambut tertutup, jadi malah tidak sisiran. Menyisir rambut tetap penting,” tutur Ida dan Ainun. Rambut juga tidak boleh lembab apalagi basah saat mengenakan kerudung. “Keringkan rambut saat akan menggunakan kerudung. Karena akan menimbulkan ketombe, bila berkerudung dalam keadaan rambut basah

atau lembab,” kata Ida. Ainun pun mengaku, tak punya perawatan khusus. Ia hanya rajin keramas. “Seharusnya setiap hari keramas, tapi kalau tidak sempat, cukup dua hari sekali. Yang penting jangan malas menyisir rambut, dan pilihlah daleman jilbab dari bahan kaos yang menyerap keringat,” papar Ainun. Saat di kamar pun Ainun membuka kerudungnya, membiarkan rambutnya tergerai, agar mendapat asupan udara yang cukup. Sehingga rambut pun bisa ’istirahat.’ Sementara Ida mengaku melakukan perawatan rutin terhadap rambut panjangnya.

Biasanya dalam sebulan dua kali ia melakukan krimbat dan spa rambut. “Tidak harus di salon, di rumah juga bisa. Yang penting rambutnya tetap dirawat. Biasakan juga memakai hair tonic dan vitamin rambut,” papar Ida. Bahkan menurutnya, rambut untuk perempuan berkerudung pun bisa tetap mengikuti mode. “Misalnya pakai poni atau dipotong dengan model tertentu. Kan saat di rumah, kerudung bisa dibuka, dan rambut tetap bisa tergerai dengan indah dan kuat,” papar Ida. Jadi, berkerudung pun rambut bisa tetap sehat bukan? (art)

Jangan Salah Cara Mencuci Rambut MENCUCI rambut biasa kita lakukan setiap dua hari sekali. Anehnya, masih banyak orang yang salah memilih sampo atau cara mencucinya. Padahal, perawatan rambut yang benar sangat diperlukan, mengingat kita selalu terpapar pendingin udara, sinar matahari dan UV, debu, serta, polusi, yang membuat rambut menjadi kusam. Pakar rambut Anton Gozal mengatakan, saat memilih sampo untuk keramas, kenali dulu apa jenis rambut Anda. Apakah rambut normal, kering, berminyak, atau rambut diwarnai. “Untuk rambut berminyak, misalnya, pilih yang berfungsi membersihkan kulit kepala. Jika rambut kering, gunakan sampo pada batang rambut saja,” ujar Anton, saat peluncuran produk Rainforest Hair Care dan Earth Lovers dari The Body Shop, di The 3 House, Kuningan, Jakarta Selatan.

SHUTTERSTOCK

Kemudian, pilih juga produk yang disesuaikan dengan aktivitas sehari-hari. Misalnya, Anda yang banyak melakukan kegiatan di luar ruangan biasanya memiliki rambut yang tampak kusam dan lebih kering. Sebab, paparan sinar matahari yang berlebihan dapat mengurangi

kadar kelembaban rambut. Mereka yang sering mewarnai rambut dengan pewarna permanen dapat merusak kutikel rambut sehingga rambut tampak lebih kering dan kasar. Untuk itu, gunakan sampo yang dapat mengembalikan kelembaban dan kilau pada rambut.

Anton juga menegaskan bahwa keramas setiap hari juga aman dilakukan, karena saat ini sudah banyak produk sampo yang aman untuk dipakai setiap hari. Sampo ini biasanya menggunakan bahan alami, sehingga tidak membuat rambut kering. “Cara mengeramas yang benar, tuang sampo, lalu usapkan di kulit kepala lebih dulu, lalu di batang rambut. Berikan pijatan saat keramas, karena pijatan penting untuk merangsang sirkulasi udara,” tukasnya. Selanjutnya, bila diperlukan Anda bisa menggunakan kondisioner. Kondisioner hanya boleh diusapkan pada batang dan ujung rambut, bukan di kulit kepala. Mengoleskan kondisioner pada kulit kepala hanya menyebabkan kulit kepala kembali kotor, dan Anda harus mengeramasnya kembali. (kps)


H

MINGGU 2 OKTOBER 2011

ealthy

17

Olahraga Ringan, Bakar Banyak Kalori

PRELOVAC

Perbaiki Postur Tubuh dengan Pilates PILATES adalah salah satu bentuk olahraga yang dikembangkan Joseph Hubert Pilates pada awal abad ke-20. Semenjak itu, pilates mulai menyebar dan dikenal banyak orang, termasuk di Indonesia. Banyak yang menggemari pilates karena cara ini dinilai mampu memperbaiki postur tubuh yang kurang sempurna sehingga tercipta tubuh yang ideal. Sang penemu yang berkebangsaan Jerman memercayai bahwa pikiran

kitalah yang memengaruhi otot. Maka itu, ia pun menyebut teknik dalam pilates sebagai contrology. Tak hanya membetuk tubuh, pilates juga mampu memperbaiki masalah yang berhubungan dengan kelainan tubuh indah. Pilates berfokus pada membangun fleksibilitas, kekuatan, daya tahan, dan kooordinasi sistem tubuh, tapi tampa menambah massa otot. Orang yang rutin melakukan latihan pilates biasanya akan merasakan

Penting Diingat Sebelum mencoba latihan ini, ada beberapa poin yang mesti Anda ingat: 1. Periksakan diri atau berkonsultasi dulu dengan dokter guna mengetahui apakah Anda cocok melalukannya. 2. Pastikan instruktur memahami keinginan dan kebutuhan serta kemampuan diri Anda untuk berlatih. Dan, berikut adalah beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dari latihan pilates: 1. Tubuh lebih fit

bentuk tubuhnya lebih bagus dan tak mudah cedera. Rangkaian latihan pilates biasanya dilakukan di sebuah alas yang disesuaikan dengan bentuk tubuh. Prinsip dasar latihan ini mementingkan konsentrasi, pernapasan, dan gerakan. Ada dua cara melakukan latihan pilates yakni dengan alas dan menjadikan berat badan sendiri sebagai tumpuan. Atau, menggunakan alat untuk memperkuat tubuh. (miol)

2. Mampu membantu merehabilitasi tubuh pascapemulihan 3. Pilates sangat berguna bagi yang memiliki profesi sebagai atlet dan penari 4. Melenturkan tubuh bagi perempuan hamil dan setelah melahirkan 5. Mampu mempertahankan kelenturan tubuh lansia dan bisa dilakukan anak-anak mulai usia 12 tahun. 6. Pilates membantu meningkatkan dan menciptakan keseimbangan antara kekuatan dan fleksibilitas 7. Kewaspadaan diri meningkat sehingga tubuh stabil dan tak mudah cedera 8. Meningkatkan kooordinasi tubuh. (miol)

6 Prinsip Dasar Pilates PILATES telah diketahui memiliki manfaat menjadikan tubuh lebih bugar, postur, dan keseimbangan yang lebih baik, meningkatkan kekuatan perut dan punggung serta membuat pikiran santai. Praktik pilates berfokus di sekitar penguatan ‘inti’. Inti didefinisikan sebagai pita lebar yang membentang di bagian pertengahan pusar ke punggung bawah, memanjang dari tulang rusuk ke panggul. Setiap latihan pilates berfokus pada penguatan inti tersebut. Pilates menawarkan tingkat intensitas dan tantangan yang berbeda. Anda dapat mulai pada tingkat dasar dan mengalami kemajuan sesuai

dengan kemampuan dan tujuan kebugaran Anda. Adapun pilates didasarkan pada enam prinsip utama: 1. Nafas Bernafas secara benar akan memperlancar dan meningkatkan sirkulasi darah. Tarik napas melalui hidung dan hembuskan napas melalui mulut. 2. Konsentrasi Tidak ada saat-saat di mana pikiran kosong dalam melakukan gerakan pilates. Daripada membiarkan pikiran Anda mengembara, fokuskan pikiran Anda gerakan. 3. Pengendalian Pilates membutuhkan kontrol pikiran dan tubuh. Setiap

gerakan harus direncanakan guna mengurangi risiko cedera pada tubuh. 4. Berpusat Pilates sering digambarkan sebagai gerakan yang mengalir keluar dari inti yang kuat. Ini adalah dasar dari semua gerakan. 5. Presisi Presisi meningkatkan manfaat olahraga mulai dari tahap dangkal sampai intens. Ini bukan struktur dari latihan, tapi presisi yang Anda lakukan menentukan hasilnya. 6. Mengalir Dalam pilates, gerakan dilakukan dengan sifat kontinyu. Maka itu, penting untuk berkonsentrasi selama latihan individual. (miol)

SAAT ini orang semakin punya banyak pilihan untuk berolahraga. Coba saja kunjungi Stadion Utama Senayan, ada beragam aktivitas yang dilakukan orang di sana. Atau, simak beragam jenis kelas-kelas latihan di pusat kebugaran yang tersedia setiap jam. Dari berbagai pilihan tersebut, banyak orang yang kini memilih jenis olahraga yang tergolong sedang seperti tai-chi dan yoga. Olahraga yang kesannya enteng ini mampu memperbaiki kesehatan tanpa risiko cidera dan rasa sakit. Yang paling asyik, olahraga yang tetap membuat Anda banjir keringat ini dapat membantu mengurangi berat badan jika dilakukan secara teratur. Jika Anda ingin punya tubuh kencang namun tak ingin ngos-ngosan di kelas aerobik, lima alternatif ini bisa Anda coba. 1. Tai-chi Kalori yang dibakar per setengah jam: 125 - 150*. Tai-chi sering dianggap sebagai olahraga orangtua, karena gerakannya yang lambat. Padahal gerakan dari China kuno ini berakar dari seni bela diri. Paha dan pinggul paling banyak berperan dalam gerakannya, seperti pada latihan aerobik high impact namun tanpa melompat. Fungsinya memperbaiki kekuatan, keseimbangan, konsentrasi, dan fleksibilitas, dengan mengombinasikan disiplin

mental dan gerakan fisik. Bila dilakukan dengan benar, tai-chi juga dapat meningkatkan detak jantung hingga maksimum 60 persen, sehingga dianggap sebagai latihan sedang. 2. Olahraga di dalam air Kalori yang dibakar per setengah jam: 180 - 200*. Olahraga dalam air

3. Yoga Kalori yang dibakar per setengah jam: 200*. Kelas-kelas toga sudah semakin banyak ditawarkan, dari yang di pusat kebugaran terkenal hingga yang di ruko di perumahan. Di Amerika, lebih dari empat juta orang sudah mempraktikkan yoga. Olahraga yang berakar dari filosofi India kuno ini

IST

biasanya dilakukan oleh orang-orang yang pernah cidera akibat latihan high impact. Mereka bisa berjalan di treadmill bawah air, atau melatih otot lengan, kaki, dan perut. Gerakan ini memang membakar lebih sedikit kalori dibandingkan dengan saat melakukan latihan secara normal, namun banyak orang yang jadi mampu berlatih lebih lama. Tekanan air memang membantu sirkulasi darah sehingga jantung tidak perlu bekerja terlalu keras.

memperbaiki fleksibilitas, kekuatan otot, dan daya tahan. Gerakannya dilakukan dengan lambat (meskipun ada pula yang dinamis), dengan berfokus untuk melatih nafas dalamdalam. Pose ini dapat diadaptasi menurut tingkat kebugaran pelakunya. Bila sudah menguasai, Anda mampu melakukan gerakan membentuk postur atau pose yang harus ditahan selama 20 menit. Pada saat itu, manfaatnya pun meningkat. Beberapa dokter menyarankan untuk berlatih yoga dalam kelas kecil karena posisi tertentu

dapat menyebabkan cidera bila tidak dilakukan dengan benar. 4. Ballet Kalori yang dibakar per setengah jam: 150 - 180*. Tarian yang luwes dan gemulai ini merupakan cara yang baik untuk melatih peregangan dan menguatkan otot-otot yang jarang digunakan, serta memperbaiki fleksibilitas dan koordinasi. Sebagai bonus, postur tubuh Anda akan membaik. Sebab banyak dari gerakan ballet, seperti posisi pertama (berdiri tegak dengan tumit kaki menyatu, jari-jari kaki mengarah ke luar, lengan dilengkungkan ke depan tubuh), memaksa Anda untuk menyelaraskan tubuh. 5. Neuromuscular Integrative Action (NIA) Kalori yang dibakar per setengah jam: 150 - 300.* Latihan ini menggabungkan dance, ballet, taichi, yoga, dan bela diri. Anda harus melakukannya tanpa sepatu untuk mengikuti musik dan menirukan tariannya. Satu sesi latihan pasti akan membuat Anda berpeluh, namun tidak kehabisan nafas. Latihan ini, sayangnya, baru populer di Amerika dimana hanya ada 200 hingga 250 instrukturnya di seluruh negeri. *) Kalori yang dibakar tergantung berat badan Anda, dan intensitas latihannya. (Good Housekeeping)

Aerobik Juga Oke LEMAK di perut memang mengganggu. Selain tidak enak dilihat, jenis lemak ini memiliki akibat yang serius bagi kesehatan. Itulah sebabnya, banyak orang yang berlomba-lomba membasmi lemak perut demi mendapatkan tubuh sempurna. Namun, jenis olahraga apakah yang paling efektif guna mendapatkan perut rata sempurna? Duke University Medical Center melakukan penelitian terhadap 196 orang berusia 18 sampai 70 tahun yang memiliki berat badan berlebih. Penelitian ini dilakukan untuk mencari tahu olahraga manakah yang tercepat mengurangi lemak yang tertimbun di dalam perut. “Latihan daya tahan seperti angkat berat sangat bagus untuk meningkatkan kesehatan dan massa tubuh tanpa lemak. Namun, khusus bagi yang overweight atau kelebihan berat badan dan ingin menghilangkan semua lemak di perut, aerobik merupakan pilihan terbaik.

Latihan ini membakar lebih banyak kalori,� kata Cris Slentz, pengarang serta psikolog olahraga. Studi yang dipublikasikan di American Journal of Psychology ini menemukan bahwa latihan aerobik membakar 67 persen kalori lebih banyak dibandingkan latihan daya tahan. Selain itu, keuntungan lain yang diberikan oleh aerobik adalah mengurangi lemak visceral (lemak yang berfungsi melindungi organ vital di perut) dan lemak hati secara signifikan. Hal inilah yang tidak diberikan oleh latihan daya tahan. Dalam penelitian Duke University juga ditemukan fakta, responden yang melakukan jalan kaki atau jogging sejauh 19 km setiap minggunya, berhasil mengurangi penumpukan lemak di bagian dalam perut (lemak visceral). Sementara itu, responden yang melakukan jogging sejauh 32 km setiap minggunya, tak hanya berhasil menghilangkan lemak di bagian dalam perut tapi juga lemak-lemak di permukaan

SHUTTERSTOCK

perut atau lemak subcutaneous. Artinya, perut para responden benar-benar rata. Sedangkan, responden yang tidak melakukan olahraga sama sekali, baru berhasil menghilangkan lemak di perut setelah 6 bulan. Plus lemak di bagian dalam perut justru bertambah hingga 9 persen. Jadi tak ada peluang bagi mereka untuk benar-benar menikmati perut yang rata. Sebenarnya baik lemak visceral maupun subcutaneous adalah lemak-lemak perut yang tak hanya membuat tampilan kita kurang menarik tapi juga

membuat organ-organ vital bekerja lebih keras. Khususnya lemak visceral yang memang mengambil posisi menempel di dinding perut yang sudah dapat dipastikan menekan organorgan seperti hati yang kemudian membuat produksi hormon kita menjadi kacau. Alhasil banyak penelitian menyimpulkan, lemak di perut berisiko untuk membuat kita terkena penyakit resistensi insulin atau diabetes, gangguan pembuluh darah atau gangguan jantung, sampai stroke. (PreventionIndonesiaOnline)


Life Style

MINGGU 2 OKTOBER 2011

19

Tips Kreasi Jilbab ■ Bagi yang bertubuh besar, hindari memakai pakaian yang bermotif horisontal atau yang bermotif besar, siasati dengan menggunakan yang bermotif kecil. Sebaliknya, untuk yang bertubuh ramping gunakan baju yang bermotif besar agar terkesan tubuh menjadi lebih berisi. ■ Berdasarkan bentuk wajah: ● Jika wajah Anda berbentuk bulat dan berpipi chubby, agar tidak terlihat semakin chubby siasati dengan memakai jilbab yang menutupi sebagian pipinya. Hindari memakai jilbab dengan gaya jilbab yang ditarik hingga membuka pipi terlalu lebar, agar tidak membuat semua bagian pipi Anda terlihat dan wajah pun kian bulat. ● Bagi yang berwajah oval, tampak cocok dengan semua apapun gaya berjilbab. ● Bagi yang berwajah kotak, siasati memakai gaya berjilbab yang tidak terlalu menonjolkan rahangnya.

HC

BAGI Anda yang berjilbab dan ingin selalu tampil modis dengannya, berikut tips dari Hijabers Community. ■ Bagi wanita yang menggunakan jilbab sebaiknya memakai make up yang lebih nude atau soft dan lebih mempertegas riasan di mata.

Jika ingin “tabrak motif”, sebaiknya dilihat dulu dari komposisinya. Jangan menggunakan lebih dari dua motif agar tidak terkesan “berat” atau aneh. Jika sudah menggunakan rok yang berbunga-bunga, misalnya, sebaiknya memakai atasan yang polos atau garis-garis kecil saja, dan gunakan baju yang nyaman di tubuh. Intinya, tetap percaya diri dengan penampilan Anda, dan silahkan terus mencoba ya. (glow)

HC

Hijabers Community, komunitas pengguna hijab di Jakarta. Kini hijabers community sudah terbentuk di beberapa kota di Indonesia.

Hijabilicious Samarinda

Jangan Gunakan Pakaian Ketat HIJABERS COMMUNITY

Belajar memakai dan berkreasi jilbab. Memakai jilbab makin menambah anggun dan cantik.

Hijabers Community HIJABERS community, sebuah wadah komunitas wanita muslimah yang dibentuk pada tanggal 27 November 2010 di Jakarta, oleh 30 wanita berjilbab dengan latar belakang profesi dan kehidupan yang berbeda. Berkumpul bersama untuk berbagi visi mereka untuk membentuk sebuah komunitas yang akan mengakomodasi kegiatan yang terkait dengan jilbab dan muslimah. Dari fashion, gaya jilbab dan segala sesuatu yang akan membuat kaum muslimah menjadi lebih baik. Dan diharapkan melalui komunitas ini, setiap muslimah bisa bertemu teman baru,

saling mengenal satu sama lain dan belajar dari satu sama lain. Dari perjalanannya, mereka berhasil mengumpulkan anggota-anggota yang berjiwa muda, dinamis, energik, dan penuh kreativitas berkumpul dan berkegiatan yang sangat asyik dan positif,, seperti workshop fashion, class kecantikan tata rias make up, program charity dan lain-lain dan yang pasti pengajian rutin. Dari sisi fashion style-nya, mereka sangat kreatif dalam menciptakan style-style baru yang out-of-the-box, lain dari biasanya. Beberapa style adaptasi perpaduan dari style

fashion muslimah dari timurtengah. Mereka berhasil menciptakan tren Fashion style ala hijabers yang uniquely modern dan stylish, mendobrak pakem dan membuktikan bahwa berbusana muslim justru akan menambah cantik dan anggun penampilan seorang muslimah. Tak salah jika style berbusana ala Hijabers saat ini banyak dijadikan inspirasi gaya busana muslimah indonesia. Mari,,, yang ingin gabung bisa ke blog mereka. Semoga bermanfaat dan menginspirasi Anda. (hijabers)

MARAKNYA bermunculan komunitas-komunitas hijab yang ada di Indonesia membuat wanitawanita muslimah yang ada di kota tepian Samarinda ikut membentuk sebuah komunitas yang seperti itu. Bermula dari keinginan yang sama sebagai wadah silaturahmi wanita muslimah Samarinda dan sekaligus untuk mempererat ukhuwah islamiyah, serta bisa lebih mendekatkan diri kepada Sang Penciptanya. Tepatnya pada hari Minggu tanggal 12 Juni 2011 silam, dibentuk sebuah komunitas yang bernama Hijabilicious Samarinda (HS). Walaupun baru berjalan kurang lebih 4 bulan, HS memiliki beragam aktivitas yang sudah dijalankan. Apalagi pada saat bulan Ramadhan lalu, pengurus dan anggota berbaur menjadi satu memberikan bantuan kepada salah satu panti asuhan yang ada di Samarinda maupun

pemberian takjil kepada saudara muslim yang membutuhkan. “Kegiatan HS paling banyak pada saat bulan Ramadhan kemaren, lebih kepada kegiatan yang bersifat sosial seperti bakti sosial pemberian tunjangan hari raya (THR), pemberian sembako kepada salah satu panti asuhan yang ada di Samarinda trus juga ada pembagian takjil,” ujar Anita Sari selaku ketua HS. Meski terbilang baru ibarat bayi yang baru belajar melihat, tetapi HS mendapatkan animo yang cukup baik dari wanita muslimah Samarinda, bahkan ada yang berasal dari luar kota tepian seperti Tenggarong, Bontang dan Balikpapan. Tercatat puluhan kaum hawa yang didominasi remaja putri menjadi anggota dari HS. Dan menurut Anita tidak menutup kemungkinan HS akan bergabung dengan Hijabers

Community yang akan membuka pendaftaran pada bulan Desember nanti. Walaupun HS belum tedaftar di Hijabers Community tetapi bulan September kemarin, HS mendapatkan kunjungan dari Hijabers Community Yogyakarta. Walaupun kunjungan tersebut hanya bersifat halal bihalal. Kegiatan-kegiatan yang sifatnya positif seperti pengajian, hijab class atau caracara memakai jilbab yang lebih stylist, fashion yang muslimah bisa ditemukan dalam HS. Karena sudah merupakan visi dan misi dari komunitas tersebut agar perempuan muslimah bisa saling tukar informasi mengenai Islam dan seluk beluknya. “Insya Allah mulai bulan depan kami akan mengadakan Qiroati yaitu belajar cara membaca Al Quran yang benar, rencananya akan dibuat

dua kali tiap bulannya dibimbing oleh ustadzah Musdalifah,” ucap Anita. Di samping semua kegiatan-kegiatan itu semua, menurut Anita saat ini HS mengalami kendala dalammasalah pencitraan. Maksudnya adalah orangorang yang belum bergabung dalam HS mengganggap HS itu sebuah komunitas yang berkesan glamour dikarenakan beberapa anggotanya menggunakan pakaian yang bermerk. “Saat ini yang kami lakukan adalah memberikan penjelasan kepada semua orang bahwa untuk menjadi anggota HS bukan berdasarkan fashion yang mahal, melainkan fashion yang murni muslimah. Bahkan di HS kami menganjurkan untuk menggunakan pakaian yang tidak ketat yang dapat membentuk lekukan tubuh,”pungkasnya. (edo)


CMYK

20

Buku

MINGGU 2 OKTOBER 2011

Syukur Tiada Akhir: Jejak Langkah Jakob Oetama HARIAN Kompas terbit perdana 28 Juni 1965. Perjalanan harian yang didirikan PK Ojong (1920-1980) dan Jakob Oetama ini tidak bisa lepas dari tiga titik balik yang menentukan. Pertama keputusan Jakob Oetama siap memikul tanggung jawab menandatangani surat permintaan maaf, dini hari 5 Februari 1978. Kedua, keputusan Jakob Oetama memilih profesi jurnalistik sebagai panggilan hidup. Ketiga kepergian PK Ojong yang bertanggung jawab atas urusan bisnis Kompas secara mendadak pada 31 Mei 1980. Apa yang bakal terjadi andaikan Jakob Oetama tidak mengambil alih tanggung jawab? Kompas mungkin akan tinggal nama, menjadi salah satu fosil korban Penyusun Penerbit Harga Tebal

pemberedelan. Andai Jakob Oetama menjadi dosen dan dikirim mengambil program doktor di Universitas Leuven, Belgia atau Univesity of Columbia, AS, mungkin tidak

: St Sularto : Kompas (September 2011) : Rp 98.000 (TB Gramedia Balikpapan) : xii + 660 halaman (joe)

akan lahir koran dengan terobosan mencerahkan, yang merupakan bagian dari usaha survival-nya di bawah pemerintahan represif Soeharto. Banyak pengandaian lain yang jelas sekian suku usaha tumbuh dan berkembang di bawah nama Jakob Oetama, sosok sederhana yang lebih senang disebut wartawan daripada pengusaha. Sosok yang selalu menyebut keberhasilan Kompas berkat kerja keras, sinergi, dan karena diberkati Allah. Seolah-olah semua terjadi secara kebetulan, tetapi sebenarnya semua terjadi berkeat penyelenggaraan Allah (providentia dei). Un journal c’est un monsieur, koran itu bersosok. Begitu pula sebaliknya. Syukur Tiada Akhir merupakan kisah perjalanan Jakob Oetama selama 80 tahun yang disusun oleh Wakil Pemimpin Umum Kompas, St Sularto. Bentuknya merupakan penulisan kembali atas pendapat dan tulisan Jakob Oetama baik lisan maupun tertulis. (joe)

Seri Metropop Gramedia

Janji di Atas Sandiwara SEMUA berawal dari Inara yang sudah bosan dengan perluan keluarga yang terlalu protektif. Keluarganya selalu mencoba mengatur hidupnya. Sehingga dia ingin membuktikan diri bisa mengambil keputusan sendiri sebagai wanita dewasa. Di tempat lain, Revel betul-betul terdesak mendapatkan istri demi menyelamatkan karies musik dan imejnya di mata masyarakat. Bukan dia yang menghamili Luna, kekasihnya, lalu enggan bertanggung jawab. Dia harus menikah untuk

menepis gosip itu. Pilihannya pun jatuh pada Inara, akuntan publik yang bekerja padanya. Hasilnya, sebuah pernikahan di atas kertas yagn sepatutnya akan menguntungkan mereka berdua. Semua berjalan cukup lancar sampai Revel dan Inara mendapati pernikahan tersebut lebih nyata daripada yang pernah mereka bayangkan. (joe) Judul Penulis Penerbit Harga Tebal

: Celebrity Wedding : Alia Zalea : Gramedia Pustaka Utama : Rp 61.000 (TB Gramedia Balikpapan) : 328 halaman (joe)

Menanam Budi Mengharap Cinta DIA Bagai Malaikan Bagi Keluarga Kami. Merengkuh aku, adikku, dan ibu dari kehidupan jalanan yang miskin dan nestapa. Memberikan makan, tempat berteduh, sekolah, serta janji masa depan yang lebih baik. Dia sunggu bagai malaikan bagi keluarga kami. Memberikan kasih sayang, perhatian, dan teladan tanpa mengharap budi. Dan lihatlah, aku membalas itu semua dengan membiarkan perasaan ini mekar. Ibu benar, tak layak aku mencintai malaikan keluarga kami. Tak pantas. Maafkan anakmu ini, Ibu. Perasaan kagum dan terpesona itu muncul tak tertahankan bahkan sejak rambutku masih dikepang dua. Sekarang, ketika aku tahu dia tak boleh jadi tidak pernah menganggapku lebih dari seorang adik yang tidak tahu diri, biarlah. Biarlah aku luruh ke bumi seperti sehelai daun. Daun yang tidak pernah membenci angin meski harus jatuh terenggut dari tangkai pohonnya. (joe)

Judul Penulis Penerbit Harga Tebal

: Daun Jatuh yang Tak Pernah Membenci Angin : Tere-Liye : Gramedia Pustaka Utama : Rp 51.000 (TB Gramedia Balikpapan) : 264 halaman (joe)

Lain Dulu, Lain Sekarang HANYA ada satu orang yang paling dibenci oleh Nadia di dunia ini, yaitu seorang anak laki-laki bernama Kafka. Cowok jahil itu tidak bisa berhenti mengisenginya setiap hari, enam hari dalam seminggu selama hampir dua tahun. Terakhir kali Nadia bertemu dengannya sekitar 20 tahun silam saat mereka samasama masih mengenakan seragam putih-merah. Semenjak itu Nadia berjanji

untuk tidak akan pernah sudi bertatap muka lagi dengannya. Tetapi ketika suatu pagi, di usia dewasanya, Nadia terbangun dalam kamar hotel Kafka, dia harus mengevaluasi ulang pendapatnya tentang Judul Penulis Penerbit Harga Tebal

lak-laki satu ini. Kafka bukan saja kelihatan super hot, tetapi Nadia secuil pun tak pernah membayangkan bagaimana cowok iseng dan jail itu kini bisa menjadi dokter spesialis jantung ternama yang menangani ayahnya. (joe)

: Crash Into You : Alia Zalea : Gramedia Pustaka Utama : Rp 55.000 (TB Gramedia Balikpapan) : 280 halaman (joe)

Benci Pada Pandangan Pertama TROY Mardian dan Gadis Parasayu adalah rekran kerja yang dinamis. Ya, permusuhan di antara mereka berdua sangat dinamis dan terus meletup. Hanya ada satu persamaan mereka, yakni Judul Penulis Penerbit Harga Tebal

CMYK

sama-sama tidak percaya ramal-meramal, hocus pocus, paranormal, astrologi, kartu tarot, fengshui, dan segala jenis pernujuman. Lalu apa yang terjadi saat mereka terbanguna di suatu

: Love, Hate, & Hocus-Pocus : Karla M. Nashar : Gramedia Pustaka Utama : Rp 47.000 (TB Gramedia Balikpapan) : 264 halaman (joe)

Minggu pagi yang cerah dalam satu kamar lengkap dengan cincin kawin melingkar di masing-masing jari manis? Bagaimana dengan sepotong memori kabur tentang pernikahan yang mereka lakukan tiga belas hari sebelumnya? Mungkinkah si gipsi misterius yang didatangkan dari Eropa pada pesta ulang tahun kantor mereka menciptakan kegilaan ini? Semua itu hanya karena Gadis dan Troy sama-sama tertawa keras saat wanita tua itu mulai menunjukkan kemampuannya. (joe)


MINGGU 2 OKTOBER 2011

Tahu Petis Kukus Kangkung BAHAN ● 1 piring kangkung, dipetik ● 1 genggam taoge ● 2 bh tahu pong, goreng, iris tipis BUMBU HALUS ● 3 sdm petis udang ● Terasi sedikit ● Cabai secukupnya ● Jeruk purut seiris kecil ● Gula jawa sedikit ● 1/2 siung bawang putih CARA MEMBUAT 1. Kukus kangkung dan taoge, Untuk 3 porsi letakkan di piring. Tambahkan irisan tahu di atas kangkung. 2. Haluskan cabai, terasi, bawang putih, gula jawa, dan jeruk purut. Tambahkan petis. 3. Tuangkan bumbu petis ke atas kangkung. (nkt)

Es Kopyor Istimewa

Menjamu Tamu Menjamu tamu dengan sajian istimewa tidak harus mahal dan repot. Pangsit isi daging dan resep-resep berikut ini pasti bisa jadi lauk maupun kudapan favorit siapa saja. Selamat mencoba.

Pangsit Isi Daging BAHAN ISI ● 200 gr daging giling ● 2 sdm tepung sagu ● 1/4 sdt merica bubuk ● 1/2 sdt bawang putih bubuk ● 1 sdt daun ketumbar, cincang halus ● 1 sdt kecap ikan ● 1 bh cabai besar, buang bijinya dan cincang halus ● 1 btr telur, ambil putihnya BAHAN KULIT ● 32 lbr kulit pangsit ● Minyak untuk menggoreng

BAHAN ● 100 gr tepung beras ● 100 gr tepung ketan ● 50 gr tepung sagu ● 1/2 sdt garam ● 650 ml santan sedang ● 3 lbr daun pandan dan 5 lbr daun suji, tambah 200 ml air, haluskan dengan blender, saring, ambil 100 ml airnya ● 2 lbr daun pandan, potong 3 cm ● 150 gr gula merah, iris halus ● 400 ml santan kental ● 300 gr daging kelapa muda ● 200 gr pisang kepok tua, kupas, potong dadu kecil ● Cetakan gelas yang tahan panas

CARA MEMBUAT 1. Aduk semua bahan isi. 2. Ambil selembar kulit pangsit, masukkan isi. Lipat menjadi dua bagian, dan rekatkan dengan putih telur. Satukan kedua ujung kulit pangsit. 3. Panaskan minyak goreng. Goreng pangsit di atas api sedang hingga matang. Untuk 4 porsi (nkt)

CARA MEMBUAT Untuk 6 porsi 1. Campur tepung beras, tepung ketan, tepung sagu, dan garam. Tuang setengah bagian santan sedang dan air daun pandan suji, aduk rata. 2. Masak sisa santan sambil diaduk sampai mendidih. Kecilkan api, masukkan adonan pertama sambil terus diaduk sampai adonan menjadi bubur kental dan setengah matang. Angkat, sisihkan. 3. Ambil cetakan, beri sepotong daun pandan, taruh 1 sdm irisan gula merah, 2 sdm adonan bubur, 4-5 sdm santan kental, 1 sdm irisan pisang, dan 2 sdm daging kelapa muda. 4. Kukus sampai matang selama 30 menit.(nkt)

Oven Bake Fish Lasagna ● 1 liter susu ● 1 sdt lada bubuk ● 80 gr mentega ● 65 gr tepung terigu ● 150 gr keju parmesan ● garam secukupnya ● lada hitam secukupnya

Stik Tempe

● 2 sdt bumbu Italia (daun basil, oregano, rosemary, thyme) ● 3 buah daun salam ● 1 kaleng tomat ● 1 kaleng pasta tomat ● 1 sdt gula ● 1 buah wortel, potong kotak ● Olive oil secukupnya

CARA MEMBUAT 1. Tomato sauce: Panaskan olive oil dalam wajan. Tumis bawang bombay, bawang putih, tomat, pasta tomat, wortel, daun salam, dan bumbu Italia. Tutup sebentar, dan biarkan masak selama 20-30 menit. 2. White sauce: Panaskan panci, tambahkan mentega. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Sambil diaduk, tambahkan susu sedikit demi sedikit sampai mendapatkan konsistensi kekentalan yang pas. Tambahkan lada bubuk, keju parmesan, garam, dan lada hitam, aduk rata. 3. Panaskan oven dengan suhu 180 derajat Celcius. Di tempat terpisah, siapkan wadah tahan panas dan olesi dengan olive oil. Tata fillet ikan di dalam wadah tahan panas. Siram dengan tomato sauce, dan tambahkan dengan white sauce di atasnya. Kemudian tutupi semua bagiannya dengan keju mozarella, keju parmesan, dan tepung roti. Oven selama 25 menit.

SAUS PUTIH

Untuk 8 Porsi (kps)

BAHAN ● 200 gr tepung ketan ● 4 btr telur, kocok mengembang ● 1 sdt paprika bubuk ● 1 sdt oregano ● 100 gr keju parut ● 100 gr tempe, kukus, haluskan ● 10 btg kucai, iris halus ● 1 bawang bombai, iris halus ● Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng CARA MEMBUAT 1. Campur tepung ketan, keju, tempe, bawang bombai, kucai, paprika, dan oregano. Aduk rata. 2. Masukkan kocokan telur yang sudah mengembang ke dalam adonan, aduk perlahan hingga tercampur rata. 3. Bentuk atau cetak seperti mi langsung di atas minyak yang sudah dipanaskan dengan temperatur sedang. 4. Goreng hingga matang dan berwarna kekuningan, angkat dan dinginkan. Simpan dalam tempat kedap udara. Untuk 8 porsi (nkt)

21

BAHAN ● Ikan baramundi fillet, secukupnya (bisa diganti dengan jenis ikan lain yang disukai) ● 5 gr tepung roti SAUS TOMAT ● 4 siung bawang putih, iris ● 1/2 buah bawang bombay, potong kotak


22

MINGGU 2 OKTOBER 2011

Menelusuri Jejak Napoleon di Jawa “PERTAHANKAN Jawa, berapa pun harganya!” Hal ini pernah diungkapkan negarawan terkenal asal Prancis, Napoleon Bonaparte kepada Menteri Kelautan dan Wilayah Jajahan Perancis Admiral Decres pada Oktober 1810. Ya, Nusantara tak hanya pernah dijajah oleh Belanda. Perancis pun pernah menjajah. Pada awal abad ke-19 itu, di Samudra Hindia, Perancis hanya memiliki kekuasaan di Mauritius, Bourton, dan Jawa. Bahkan antara 1808 dan 1811, tinggal Pulau Jawa daerah koloni Perancis yang masih tersisa. Ketika menjadi Gubernur Jenderal di Jawa, Daendels berulang kali meminta Napoleon mengirim pasukan bantuan untuk mempertahankan pulau itu dari serbuan Inggris. Namun, yang akhirnya dikirim adalah Janssens, jenderal penjilat yang lebih paham ilmu logistik ketimbang ilmu perang. Ia memimpin armada compang-camping berisi pasukan pemabuk yang sama sekali tidak memiliki disiplin. Mereka kalah saat ditugasi memperkuat pertahanan Perancis di Jawa. Pada Agustus 1822, kapal-kapal Inggris mendarat dengan 100 kapal perang, lengkap dengan pasukan amfibinya, memadati Teluk Jakarta.

Pertempuran pecah di Pulau Onrust, di Kota Batavia, Weltreveden, Meester Cornellis (Jatinegara), dan terakhir di Jatingaleh, Semarang.Dipimpin oleh Jenderal Auchmuty, pasukan Inggris yang terdiri dari tentara Eropa dan India dengan mudah membuat kocar-kacir bala tentara Perancis yang merupakan gabungan antara serdadu Perancis, Belanda, dan pribumi. Berakhir sudah kekuasaan Perancis di Hindia Timur. “Penjajahan Perancis di Indonesia enggak banyak yang tahu, lho. Culture Steelsel, AnyerPanarukan, dikira yang bikin Belanda, padahal Perancis,” ungkap Ketua Komunitas Historia Indonesia Asep Kambali. Ia menuturkan bahwa sebagian besar sejarawan Indonesia “Belanda centris” serta sering melupakan Perancis dan Inggris yang juga pernah menjajah Indonesia. Untuk itu, Komunitas Historia Indonesia (KHI) membuat acara wisata sejarah, yaitu “Menelusuri Jejak Perang Napoleon di Jawa” pada Minggu (2/10). Para peserta akan dibawa ke dalam sebuah tur sekaligus untuk melihat alasan Nalopeon untuk mengirim 10.000 pasukan ke Jawa tak pernah terlaksana? Tur akan dimulai dari Museum Bank Indonesia, berlanjut ke kawasan Batavia Lama, Jatinegara, dan Matraman. (kompas.com)

SHUTTERSTOCK

Mengenal Tas yang Tepat untuk Perjalanan SERINGKALI saat hendak melakukan perjalanan panjang dalam rangka berwisata, kita kebingungan menentukan tas yang akan digunakan. Pemilihan jenis tas sebenarnya akan berpengaruh terhadap kenyamanan selama perjalanan. Lebih-lebih, pemilihan tas harus sesuai dengan barang yang akan dibawa dalam perjalanan. Berikut ini ada jenis-jenis tas yang memang disesuaikan untuk perjalanan wisata. ● Carrier Merupakan tas ransel yang cocok untuk perjalanan panjang karena mudah dibawa kemana-mana. Sebelum perjalanan, pilih

ukuran carrier sesuai kapasitas barang yang akan dibawa. Misalnya, untuk perjalanan singkat bisa menggunakan carrier kapasitas 30-40 liter. Namun jika perjalanan cukup panjang dan membutuhkan menginap, ransel ukuran 50 liter dirasa cukup. Dalam memilih carrier usahakan yang sesuai dengan proporsi tubuh dengan tali bahu yang nyaman. Akan lebih baik jika ada bantalan punggung yang memilik rongga udara di antara tas dan punggung untuk memberikan ruang sirkulasi udara. Untuk mengepak barang-barang dalam carrier harus dengan strategi tertentu, barang yang berat sebisa nungkin ditempatkan di bagian paling atas. Sementara barang yang

ringan ditaruh di bagian bawah, hal tersebut dilakukan karena kemampuan pundak untuk menahan berat lebih baik daripada kemampuan pinggang dan punggung. ● Daypack Sesuai namanya, Daypack adalah ransel yang umum dipakai setiap hari. Biasanya daypack memuat barang 18-24 liter. Dipakai untuk perjalanan yang tidak membutuhkan waktu lama. Seringkali, daypack digunakan sebagai tas pendamping carrier untuk menyimpan barang-barang yang sering diambil saat perjalanan. Daypack bisa digunakan untuk membawa botol minum, makanan, travel wallet, atau dokumen perjalanan. Daypack

yang nyaman untuk dibawa saat perjalanan adalah daypack yang ringan bahannya, dengan shoulder strap serta bantalan punggung yang empuk. Jenis tas ini nyaman digunakan kemanapun, bahkan ada beberapa jenis daypack khusus untuk membawa kamera atau laptop sehingga aman meskipun dibawa dalam perjalanan jauh. ● Survival kit Merupakan tas kecil yang berisi perlengkapan darurat untuk berjaga-jaga selama perjalanan, sebagai persiapan dasar survival. Biasanya, para petualang membawa survival kit sebagai peralatan dasar. Biasanya survival kit digunakan untuk

menyimpan barang seperti korek api, lilin, jarum dan benang, kail dan senar, kompas, senter kecil, obat-obatan, plester luka, dan sebagainya. ● Koper Jenis tas koper memudahkan kita jika perjalanan tidak perlu melewati medan yang berat. Sehingga kita bisa membawa tas tersebut dengan menarik pegangan koper tanpa perlu membebani punggung. Selain itu saat mengepak barang-barang ke dalam koper akan lebih mudah tertata rapi. Hanya saja, jika medan yang dilalui sulit, membawa koper justru akan merepotkan karena harus menjinjing atau mengangkatnya. (kompas.com)

IST

Icon Halloween Bash Ocean Park Hongkong Lady Gwai Gwai.

IST

Sebagian karakter hantu yang siap meramaikan Halloween di Ocean Park Hongkong.

Kartu Remi Ikon Wisata Indonesia Zombie Ambil Alih Ocean Park Hongkong ● Dibuat Seniman Jepang TOKYO, TRIBUN - Keelokan alam dan budaya di Indonesia menjadi perhatian serius bagi pemerhati wisata di luar negeri. Atas inisiatif pribadi, seorang seniman kaligrafi asal Jepang, Yasuko Sensyu, membuat kartu remi bergambar tempat-tempat wisata di Indonesia. Awal Oktober, karya Yasuko dijual baik di dalam maupun luar negeri. Kartu-kartu remi karya Yasuko berisi ikonikon wisata dan budaya Indonesia, mulai dari Candi Borobudur, Candi Prambanan, Pulau Komodo, Tanah Lot, hingga wayang kulit. Kartu-kartu tersebut digambar dengan gaya anak-anak, berwarna-warni dan tetap menarik. “Saya mengumpulkan gambar-gambar tempat-tempat wisata andalan di Indonesia dan merangkainya menjadi sekumpulan kartu remi. Kartu ini sekarang kami jual di tempat-tempat wisata Jepang, Singapura, maupun Bali. Kami juga menjualnya secara online,” kata Yasuko saat

KOMPAS IMAGES

Seniman kaligrafi Jepang, Yasuko Sensyu, menunjukkan kartu remi buatannya bergambar tempat-tempat wisata di Indonesia

ditemui dalam pameran wisata Japan Association of Travel Agents (JATA) Forum & Travel Showcase 2011 di Tokyo, Jepang, Jumat (30/9). Technical Advisor Plaza Bali Tsuyoshi Kobayashi mulai menjual kartu remi berisi ikon-ikon wisata Indonesia bulan Oktober ini. (kompas.com)

Indonesia Destinasi Termurah JIKA berhubungan dengan perjalanan wisata dalam jangka waktu yang lama, wisatawan asal Inggris memandang Sri Lanka sebagai destinasi yang tepat. Hal tersebut merujuk pada laporan yang memperbandingkan harga dan nilai mata uang destinasi-destinasi wisata di dunia. Harga yang ditawarkan Sri Lanka begitu murah sehingga cocok menjadi destinasi wisata bagi wisatawan yang memperhatikan bujet untuk urusan pelesir. Demikian laporan pariwisata yang dikeluarkan oleh Post Office, seperti dikutip dari Dailymail, Senin (26/9/ 2011). Bagaimana dengan Indonesia? Indonesia

berada di peringkat ketujuh setelah Sri Lanka, Thailand, Vietnam, Meksiko, Malaysia, dan Afrika Selatan. Sepuluh jenis barang yang dinilai jika dibeli di Indonesia akan menghabiskan 59.20 poundsterling. Jika dibandingkan tahun 2010, harga di Indonesia tersebut mengalami kenaikan sebesar 11 persen. Laporan tersebut menunjukkan hargaharga menurun pada sebagian besar destinasidestinasi favorit bagi wisatawan asal Inggris. Turunnya harga membuat Sri Lanka 38 persen lebih murah daripada Thailand, yang merupakan destinasi saingan Sri Lanka. (kps)

“SEORANG” jenderal hantu dengan 444 anak buahnya mengambil alih Ocean Park Hongkong. Ia bahkan memproklamasikan “negara” baru bernama Republic of Halloween di salah satu taman rekreasi terkenal warga Hongkong tersebut pada 22 September 2011 lalu. Dalam peresmian “negaranya” tersebut sang Jenderal Allan Zeman, yang merupakan Chairman dari Ocean Park Hongkong, menargetkan 700.000 orang tamu ke “negaranya” tersebut. Ya, hingga akhir Oktober 2011 ini, Ocean Park Hongkong menghias dirinya menjadi taman hiburan bernuansa Halloween. Begitu masuk ke obyek wisata yang juga mengklaim sebagai tempat edukasi dan konservasi ini, suasana Halloween langsung terasa. Tengkorak-tengkorak tampak seperti berpose di berbagai sudut. Tak ketinggalan labu kuning khas Halloween. Bahkan, restoran yang ada di wilayah itu pun menyajikan makanan bertema horor. Direktur Marketing Ocean Park Hongkong Vivian Lee, menyebutkan pihaknya telah melakukan persiapan selama 9 bulan untuk menyambut “pesta” tahunan yang hanya

akan berlangsung hingga akhir Oktober. Even ini sendiri sudah dilakukan Ocean Park sejak 2001. Menurut CEO Ocean Park, Tom Mehrmann, saat itu, mereka hanya mempunyai 39 karakter hantu dengan mengadopsi karakterkarakter barat semacam drakula, nenek sihir dan sebagainya. Namun memasuki tahun ketiga mulai dimasukkan karakterkarakter lokal sebagai upaya untuk menarik lebih banyak pengunjung ke tempat yang mempunyai aquarium raksasa bernama Gran Aqua yang menampung 5.000 ekor ikan dengan lebih dari 400 spesies tersebut. Hongkong, lanjut Tom, ternyata mempunyai ceritacerita semacam urban legend yang lumayan menyeramkan dan tentunya akan lebih menarik bagi warga salah satu dari dua Daerah Administrasi Khusus China itu, karena ada unsur kedekatannya. “ Pada tahun keempat (penyelenggaraan pesta Halloween), akhirnya semua karakter berasal dari lokal,” sebut lelaki asal Amerika Serikat yang baru saja menjadi resident permanent Hongkong ini. Ia menjelaskan, setiap tahun tema perayaan Hallow-

een di Ocean Park terus berubah, untuk membuat para pengunjung yang bukan hanya dari Hongkong tapi juga mancanegara tetap datang ke tempat tersebut. Untuk itu pihaknya melakukan survei dan observasi untuk menyiapkan karakter-karakter di tahun ke depannya. Bahkan, sebut dia, tidak menutup kemungkinan hantu dari negara lain dijadikan karakter bila memang gemanya bisa menginternasional. Sehingga bukan tidak mungkin hantu Indonesia, suatu saat ada di sana. Menurutnya, dari total pengunjung pada Pesta Halloween tahun lalu yang mencapai 560.000 orang, 30 persen merupakan wisatawan mancanegara dan dari China daratan. Untuk tahun ini, pihaknya menargetkan kenaikan 10-15 persen menjadi 600.000 orang, bahkan diharapkan bisa mencapai 700.000 orang. Terus berubah Dari 39 karakter hantu tahun 2001, tahun ini Ocean Park menyiapkan hingga 444 karakter hantu yang tersebar di berbagai sudut pusat rekreasi yang juga mempunyai berbagai wahana permainan yang lumayan menantang ini. Mulai 23 September lalu,

para pengunjung bisa “menikmati” 25 pertunjukan berbau hantu, 444 karakter hantu, termasuk sang ikon Lady Gwai Gwai yang miripmirip Lady Gaga. Untuk diketahui saja gwai berarti hantu dalam bahasa setempat. Dari informasi yang Kompas.com peroleh, pemeran Lady Gwai Gwai yang jauh dari kesan menyeramkan ini adalah Miss Hongkong tahun lalu. Sementara di kolam Aqua City, ada sajian film dengan layar dari air 360 derajat, sehingga para pengunjung bisa menonton di lokasi manapun di seputar kolam tersebut. Selain itu juga ada 8 rumah hantu yang siap menakutnakuti anda. Mulai dari Fear Factory, Macabre Studio, Torture Chamber of Dragon Empress, Bloody Workshop, The Paper Doll Paradise, The Last Bus, Zombie Mayhem dan Nightmare in 3D. Memasuki rumah-rumah hantu tersebut, selain boneka model yang cukup menyeramkan karena ditunjang pencahayaan, faktor kekagetan akibat sang hantu yang tiba-tiba muncul sambil berteriak bahkan si hantu mengikuti pengunjung kemanapun ia pergi menjadi selling point tersendiri. (kps)


MINGGU 2 OKTOBER 2011

1

2

3

4

5

6

7

8

TTS

9

10 12

13

19

20

23

14

15

16

21

24

25

26

35 37

51

45

46

52

55 57

64

65

66

68 72

44

50

58

59 63

40

43

54

33

39

42

56

62

32

36

38

41

53

28 31

34

49

Edisi

27

30

48

18

22

29

47

17

11

60

67

69 73

74

70

77 79

KONTAK JODOH JEJAKA, Jawa, 28, 170/60, Islam, swasta, baik, pendiam, pemalu, jujur, sederhana, selalu serius, dan dapat dipercaya, Penajam Pasir Utara. Menghendaki wanita soleh, baik, jujur, setia, cantik, sederhana, dewasa, dapat dipercaya dan mau menerima apa adanya. K-001/04/08 JEJAKA, Bugis, 28, 175/70, Islam, SLTA, karyawan swasta, sederhana, hobi membaca dan olahraga, Balikpapan. Mendambakan gadis tinggi, langsing, rambut panjang, cantik dan murah senyum ke semua orang, bisa membaca Al Quran, siap untuk menikah dan berumah tangga, pendidikan sekurangkurangnya SMA atau MAN. K-006/05/08 GADIS, Bugis (Enrekang), 26, 150/ 47, Islam, D3, PNS, pendiam, penyayang, sabar, taat beragama, sederhana, dan agak sedikit ceroboh, hobi membaca, dengar musik, nonton, dll. Menghendaki pria seiman (Islam), baik agama, iman, akhlak, dan budi pekerti, bertanggungjawab, sabar, jujur, apa adanya, pengertian dan penyayang, swasta/ PNS, pendidikan minimal D3, usia 26-32 tahun, suku Bugis (tidak mutlak), 160 cm atau lebih dengan berat badan seimbang. K-007/05/08 JANDA cerai beranak satu, Bugis, 34, 165/45, wiraswasta, jujur, beriman, penyayang, penolong, setia, sederhana, suka bercanda, bertanggung jawab, agak sensitif. Mendambakan jejaka/duda yang tidak punya anak, 30-45 tahun, jujur, beriman, dapat membaca Al quran, bertanggung jawab, punya pekerjaan tetap, penyayang, baik hati, humoris, tidak suka judi/ mabuk, berjiwa penolong. K-008/06/08 JANDA, 46 tahun, anak 3, 155/60, Islam, PNS, berkerudung, sawo matang, mandiri, ramah, sayang keluarga, hobi traveling. Samarinda. Mendambakan duda usia di atas 50 tahun, S1, Islam dan menjalankan syariat Islam, tidak merokok,

71

75

76 78

61

mapan, dan punya penghasilan tetap, sabar dan sayang keluarga, suku apa saja. K-010/08/08 GADIS, 26 tahun,155/43, Islam, pegawai, kulit kuning langsat, rambut panjang, wajah tirus, alis tebal, lesung pipi, humoris, supel, hobi membaca, nonton, makan, dan mendengarkan musik. Balikpapan Mendambakan perjaka atau duda tanpa anak, mapan, penyanyang, sabar, setia, santun, umur tak masalah, postur tubuh tak masalah, suku apapun, serius dan siap berumah tangga. K-011/09/08 JANDA beranak satu, 33 tahun, 150 cm/45 kg, Sarjana ekonomi, Islam, ibu rumah tangga/ wiraswasta, manis, penyabar, setia, taat beragam, hobi membaca. Mendambakan jejaka atau duda, 30 s/d 40 tahun, penyabar, sayang, jujur, setia, punya pekerjaan tetap, seiman, berat dan tinggi badan seimbang. K-013/09/08 LAJANG, 28 tahun, 175 cm/75 kg, Islam, Kutai-Banjar, swasta, sawo matang, terkadang periang, terkadang pendiam kalau ada masalah, hobi bulutangkis, bola voli, dan tenis meja, Samarinda. Mendambakan wanita kaya (punya usaha atau lainnya), kulit sawo matang, janda tanpa anak atau pun punya anak, atau gadis, umur di bawah 50 tahun, pengertian, sederhana. K-014/09/08 LAJANG, 23, Katolik, 178 cm/85 kg, Dayak, karyawan rumah sakit, lulusan SMK, pemalu, sensitif, humoris, pemarah, hobi musik dan main game online, Balikpapan. Mendambakan perempuan sabar, pengertian, dan siap hidup menderita. K-015/10/08 DUDA, 27, anak satu, Islam, Kutai, 175 cm/65 kg, SMU, PNS, sedikit pemalu, sederhana, selalu serius, dapat dipercaya, dan selalu menghargai pendapat orang lain, Kukar. Mendambakan wanita dewasa, singel atau janda, pengertian, setia, jujur, seiman, sudah bekerja atau belu, dari suku apa saja. K-016/10/08 GADIS, 39, Batak, Kristen, tinggi 165 cm, berat 60 kg, S1, Samarinda.

80

Mendambakan bujangan/ duda tanpa anak atau duda anak satu, suku apa saja, kerja/wiraswasta, Kristen, umur 39 sampai dengan 50 tahun, hidup baru, serius K-017/11/08 GADIS, 33, Jawa-Banjar, Islam, 150 cm. 45 kg, S1, wiraswasta, kulit putih, berjilbab, cantik, dan taat beragama, sifat pribadi baik, pendiam, pemalu, jujur, sederhana, penyayang, dan setia. Hobi membaca dan mendengarkan musik, Balikpapan. Mendambakan pria seiman, saleh, baik agama, iman, akhlak, budi pekerti, dan dapat membaca Alquran, bertanggung jawab, sabar, jujur, pengertian, penyayang dan setia, punya pekerjaan tetap, sudah mapan, dan siap untuk menikah, pendidikan min D3, usia 32 s/d 40 tahun, suku apa saja, tinggi dan berat badan seimbang, berdomisili di Balikpapan. K-019/11/08 GADIS, 38, Islam, Banjar, 150 cm, 45 kg, SLTA, Swasta, kulit sawo matang, keibuan, sabar, jujur, setia, hobi memasak, menyanyi, travelling, Balikpapan. Mendambakan bujangan atau duda anak satu, Islam, PNS/swasta/ berpenghasilan tetap, suku bebas, minimal SLTA, usia 30-45 tahun, tinggi dan berat badan seimbang, domisili di Balikpapan, dewasa, pengertian, baik, jujur setia, sabar, bertanggungjawab, dan siap menikah. K-020/12/08 GADIS, 24, Islam, Bugis, 160 cm, 65 kg, SLTA, pegawai honor, baik hati, tidak sombong, hobi menonton film horor, jalan-jalan ke pantai, Samarinda. Mendambakan pria seiman, bertanggungjawab, bisa diandalkan, dewasa, dapat membimbing, terima apa adanya, menyayangi dan mencintai setulus hati, memiliki pekerjaan tetap, siap untuk menikah. K-021/12/08 GADIS, 33, Islam, Bugis, 150 cm, 40 kg, SLTA, wiraswasta, pendiam, penyayang, dan pengertian, hobi membaca dan dengar musik, Balikpapan. Mendambakan jejaka atau duda tanpa anak, Islam, mempunyai pekerjaan tetap, serius dan mau menerima apa adanya, suku tidak ada masalah.

2 OKTOBER 2011

MENDATAR 1. Kata sambung yang menandakan pilihan 3. Tidak ada gigi 6. Sadar 11. Warna khas Imlek 14. Jenis bumbu dapur 16. Rasa ingin muntah 19. Surat Izin Mengemudi 20. Panggilan untuk anak 22. Energi yang terpancar dari orang/ benda 23. Harapan 24. Penyangga tubuh 26. Ketenangan; reda (Inggris) 28. Tuan 29. Pecahan kaca 30. Peralatan pertukangan yang biasa digunakan untuk mencat 31. Kota di Bali 34. Waktu (Inggris) 35. Bubur sagu 37. Amal 39. Pengurangan hukuman dari Presiden

K-022/02/09 LAJANG, 24, 180 cm/80 kg, kulit putih, bertubuh gagah &ganteng, hobi membaca dan olahraga, WNI keturunan, Kristen, S1, pegawai swasta, sehat secara jasmani & rohani, sifat pribadi baik, pengertian, jujur, penyayang, penolong, setia, sabar, sederhana, dapat dipercaya, humoris, tanggungjawab, tidak merokok, Samarinda. Mendambakan wanita kaya (punya usaha/wirausaha), tinggi, dewasa, tubuh ideal, sabar, setia, santun, rambut lurus, berparas cantik, imut, dan murah senyum, siap untuk menikah dan berumah tangga, pengertian, sederhana, suku tidak ada masalah, bisa oriental maupun blasteran, pendidikan min S1 (atau sedang kuliah), sehat secara jasmani dan rohani, serius dan mau menerima apa adanya, usia 17-28 tahun, tinggi min 16 cm, berat badan seimbang, berdomisili di Samarinda atau Balikpapan. K-023/04/09 LAJANG, 34, 168 cm/ 55kg, Jawa, Islam, S1, swasta (staff accounting), sabar, penyayang. Samarinda. Mendambakan gadis, swasta/PNS, Jawa, maksimal 35 tahun, Islam, baik hati, siap nikah. K-024/05/09 JANDA, 31, anak satu, 155 cm/40 kg, Jawa, Islam, D1, karyawan swasta, setia, sabar, penyayang, agak pendiam, ramah, jujur, humoris, hobi jalan-jalan, olahraga, dengarkan musik, Samarinda. Mendambakan jejaka/duda usia di bawah 40 tahun, jujur, penyabar, penyayang, pengertian, sehat jasmani dan rohani, wangi dan bersih, bertanggungjawab, serius untuk berumah tangga, pekerjaan swasta (mapan) atau PNS, tidak merokok, judi, mabuk, pendidikan min SMU, tinggi dan berat badan seimbang. K-025/05/09 LAJANG, 35, Katolik, 177 cm/58 kg, Jawa, Yogyakarta, pegawai swasta, putih, S1, periang, humoris, komunikatif, suka menolong, wawasan luas, hobi travelling, berdiskusi, membaca dan menyanyi, jujur, setia, Balikpapan dan Bogor. Mendambakan gadis atau janda dengan atau tanpa anak, suku Dayak, Katolik atau Kristen, jujur,

41. Yang ada di dalam 42. Tanah luas yang ditumbuhi pohon 44. Senjata khas suku Bugis 47. Mengecap dengan lidah menjulur (dibalik) 52. Nama hewan 54. Tempe yang digoreng dengan tepung setengah matang 55. Modal di perniagaan 56. Ongkos Naik Haji 57. Ambil (Inggris) 58. Yang bertandang ke rumah 59. Belut 60. Jabatan yang diemban Jenderal TNI, George Toisutta saat ini 62. Dusun 65. Makanan khas yang selalu ada di setiap Lebaran 68. Anak; orang (panggilan khas orang Surabaya) 69. Banjir 70. Pakaian wanita yang dikenakan di bahu 72. Kata penghubung (Jawa) 73. To be dalam bahasa Inggris 74. Peluru kendali 76. Salam perpisahan (Jepang) 77. Lari (Inggris) 78. Tempat memasak 79. Logam yang keras dan kuat 80. Gema MENURUN 2. Masakan yang diolah dengan usia 30-40, minimal SLTA, sederhana, pengertian, setia, komunikatif. K-026/05/09 JANDA, 42, Islam, 160 cm/55 kg, Jawa-Banjar, SMEA, pegawai swasta, jujur, sabar, pengertian, dan penyayang, hobi membersihkan rumah dan membaca, Balikpapan. Mendambakan jejaka atau duda, 3045 tahun, setia, penyayang, jujur, mempunyai pekerjaan tetap, Islam, tinggi dan berat badan seimbang. K-027/05/09 LAJANG, 34, Islam, Banjar, 167 cm/ 68 kg, STM, kulit putih, demokratis, tidak merokok, tidak judi, atau minum, hobi membaca, menggambar, menulis, tinju, karate, angkat beban dan binaraga, pekerjaan desainer aquarium mebel, bersedia menjadi teman, sahabat, pengawal pribadi merangkap suami. Samarinda. Mendambakan gadis/janda di bawah 45 tahun, humoris, seiman (mengenal Islam), pengusaha wanita, dapat mewujudkan “Aquarium Mebel” menjadi kenyataan sebagai lokomotif industri kreatif. K-028/07/09 LAJANG, 35, Kristen, Dayak, SMA, PNS, baik, sederhana, suka bercanda, bertanggungjawab, suka musik, jalan-jalan dan tidak merokok, Tenggarong. Mendambakan gadis 20-30 tahun, SMA, memiliki pekerjaan tetap, sederhana, setia, jujur, suku apa saja, pengertian, dan komunikatif, domisili di Balikpapan, Samarinda, dan Tenggarong K-029/07/09 DUDA, 64, S1, Jawa, pensiunan PNS gol IV, anak 4 orang sudah berkeluarga semua, 165 cm/65 kg, Islam taat, tidak merokok, hobi berkebun, memiliki fasilitas, Samarinda. Mendambakan pasangan umur 45 tahun ke atas, Islam taat, suku apa saja, Samarinda. K-030/08/09 JEJAKA, 28, 172 cm/ 69 kg, Kristen Katolik, guru honorer di sekolah negeri di Palu, saat ini izin belajar di Samarinda, mantan pemain Persigo Gorontalo 2 musim, sederhana, biasa hidup menderita. Menghendaki wanita saleh, baik, jujur, setia, sederhana, pengertian,

23

sedikit minyak goreng 4. Kembali ke rumah 5. Bukan nyonya 7. Bulan terakhir di tahun Masehi 8. Ibukota Italia 9. Lengkung spektrum warna di langit 10. Adik dari orangtua 12. Exponential Moving Average 13. Peringatan hari wafat seseorang yang diadakan setahun sekali 15. Pelezat masakan 17. Undang-undang 18. Enau 19. Rileks 21. Gambar negatif pada film potret 25. Atas nama 27. Harapan 29. Lonceng 30. Air sayur 32. Hadir 33. Silla; Asas 36. Perusahaan Gas Negara 37. Sisa uang 38. Hari Ulang Tahun 40. Hari Raya Qurban 43. Kebiasaan 45. To be dalam bahasa Inggris 46. Kusut tidak karuan; kacau 47. Hewan yang dipelihara 48. Atas nama 49. Partikel yang bermuatan listrik

50. Merapatkan dengan benang 51. Yang dikenakan perempuan di rambutnya 53. Alas kaki 55. Kantor Urusan Agama 57. Tempat bunga 59. Maskawin 60. Satuan tenaga panas sebesar 4,1868 joule 61. Bahagia 63. Zaman 64. Olahraga dengan gerakan tertentu 65. Tidak halus 66. Mercu kepala (diulang) 67. Mati 71. Jalan sempit 73. Babat 74. Pakaian perempuan 75. Laboratorium

mau menerima apa adanya, dan siap hidup menderita. K-031/08/09

cm/65 kg, SMA, karyawan swasta, jujur, setia, sederhana, baik hati, taat beribadah, pengertian, penyayang keluarga, bertanggungjawab, suka menolong, sabar. Hobi memasak, rekreasi, dan mendengarkan musik. Tenggarong. Mendambakan bujang atau duda tanpa anak, Islam, saleh dan taat beribadah, usia 34-40 tahun, baik hati, jujur, setia, bertanggungjawba, baik akhlaknya, sopan santun, penyayang, loyal, sederhana, pekerjaan mapan dan serius untuk menikah, suku bebas, tinggi 165 cm175 cm, wajah dan penampilan fisik tidak masalah. K-034/01/2010

LAJANG, 34, PNS, Islam, Sangasanga. Mendambakan gadis 26 tahun tidak lebih, tinggi 160 cm dengan berat seimbang, bekerja/PNS/mau bekerja, pendidikan S1, jujur, baik hati, seiman, cantik. Bisa baca Al Quran dan siap berumahtangga, sehat jasmani dan rohani. K-032/11/09 JEJAKA, 29, Islam, Jawa 166 cm/55 kg, karyawan swasta, humoris, sederhana, jujur, setia, pengertian, tidak miras dan merokok, agak pendiam dan taat beragama, Balikpapan. Mendambakan gadis atau janda dengan atau tanpa anak, seiman, suku Jawa (tidak mutlak), berakhlak baik, pemalu, sabar, sederhana, sayang keluarga, dan siap untuk menikah. K-033/11/09 GADIS, 34, Islam, Jawa-Kutai, 157

KETENTUAN

MENEBAK 1. Tulis jawaban di kertas dan masukkan ke dalam amplop atau kartu pos. Cantumkan nama dan alamat jelas 2. Tempel kupon di sampul luar amplop atau kartu pos. 3. Surat ditujukkan ke Redaksi Minggu, Jl Indrakila No 1 RT 52, Gunung Samarinda, Balikpapan

PERJAKA, 32, Islam, Jawa, S1, 162 cm/ 57 kg, karyawan swasta, supel, penyayang, sabar, humoris, sederhana, dan bertanggungjawab. Hobi mendengarkan musik, jalanjalan, dan bersih-bersih rumah. Berau. Mendambakan perempuan yang ingin berkenalan serius dan siap menikah. K-035/07/2010

KONTAK JODOH Mau cari pasangan? Tribun Kaltim membuka rubrik KONTAK JODOH. Kirimkan berkas dan data diri Anda. Kirimkan ke Redaksi Desk Minggu, Jl Indrakila No 1 Gunung Samarinda, Balikpapan 76125

PERSYARATAN ☛ Fotokopi KTP, alamat jelas, tanda tangan (sesuai KTP), tak dipungut biaya ☛ Untuk duda/janda disertai fotokopi surat cerai/kematian ☛ Data diri, suku, agama, pendidikan, profesi, sifat pribadi, hobi, tinggi dan berat badan, nomor telepon yang bisa dihubungi. ☛ Data diri pasangan yang dikehendaki ☛ Ditulis di sehelai kertas ☛ Nama/ peserta di tangan redaksi ☛ Peminat dapat meminta foto dirinya dimuat di rubrik ini

Bagi Peminat ✍ Surat perkenalan langsung ditujukan ke nomor peserta ✍ Semua surat pasti dikirimkan kepada ybs. Dibalas atau tidaknya tergantung ybs.

1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 Kepada Yth : Sdr/i : K.../.../08 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 Kontak Jodoh Tribun Kaltim 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 Jl Indrakila Strat III RT 52 Nomor 1 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 BALIKPAPAN 76125 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789 1234567890123456789012345678901212345678901234567890123456789012123456789

Kupon Pertemuan : 179

Sebaiknya jangan memberi/meminjamkan sesuatu/uang/barang kepada pasangan Anda


24 Bona Pascal Siapkan Single Kedua MINGGU 2 OKTOBER 2011

JAKARTA, TRIBUN Setelah berkecimpung dalam industri musik Indonesia dengan formasi kerja bareng sebuah grup, Bona Pascal akhirnya memutuskan berkarier sebagai penyanyi solo dengan lagu-lagu yang diciptanya. Single perdananya, Penipu, dibawakannya dalam Kompas.com Music Corner diiringi permainan gitar akustik dan cajon, Jumat (30/9) di Jakarta. “Memang, sebelumnya, sempat keluarin single featuring bareng Raffi and the Beat. Tapi, saya memutuskan solo karier,” kata lelaki bersuara merdu ini. Single pertamanya, Penipu, telah dikeluarkannya di bawah bendera Jrecords. “Ini anak pertama,” ujarnya mengibaratkan rilis lagu sebagai kelahiran anak.

Inspirasi lagu diperoleh Bona dari pengalaman teman-teman terdekatnya. “Kalau Penipu ini dilihat dari kejadian teman-teman. Jadi, apa yang kita alami ini dan dari kehidupan sehari-hari, biasanya lagu (terinspirasi) dari situ. Kebetulan ada yang curhat, jadi ya sudah, saya buat lagu itu,” tutur Bona. Bona mengemas Penipu dengan musik pop, rock, dan soul. “Sebetulnya, lebih ke pop, ada rocknya sedikit, tapi juga ada soulnya. Saya pikir, saya solo, jadi semua genre saya bawakan,” jelasnya. “Memang, sewaktu sama Raffi and the Beat itu nge-groove, ada jazznya juga,” sambungnya. Bona juga sudah menyiapkan Laki-laki untuk dirilis sebagai single keduanya. Laki-Laki ini adalah sebuah pesan untuk semua

laki-laki di muka bumi ini. Jangan sampai luarnya gagah tapi dalamnya rapuh. Kita (laki-laki) punya posisi,” ujarnya berpesan. Laki-Laki kental dengan groove. Namun, Bona tetap memelihara musik pop dalam setiap lagunya. “Setiap lagu pasti ada benang merahnya. Enggak mungkin dari pop tiba-tiba lari ke metal,” terangnya. Setelah dua lagu tersebut masuk pasar musik, Bona akan merilis album solo perdananya pada akhir November 2011. Dua lagu itu akan menjadi bagian dari album tersebut. “Total ada tujuh lagu. Untuk dua lagu akan ada featuring, yang mungkin salah satunya penyanyi Malaysia,” katanya memberi sedikit “bocoran”. (kompas.com)

JAKARTA, TRIBUN - Bintang musik hip-hop dan R&B, Akon, akan segera menghibur penggemarnya di Indonesia. Penyanyi berusia 38 tahun asal Senegal yang mempunyai nama lengkap Aliaune Badara Akon Thiam ini direncanakan akan menggelar konser di Lapangan D, Senayan, Jakarta, pada 13 November mendatang. Dalam rilis yang diterima Kompas, Jumat (30/ 9), Peter Harjani, Project and Creative Director Marygops Studios selaku promotor konser Akon, mengatakan senang dapat menghadirkan Akon ke Jakarta setelah beberapa tahun lalu membatalkan kunjungan ke Jakarta. Akon yang mulai dikenal melalui hits berjudul “Locked Up” dari album perdananya Trouble yang dirilis pada Juni 2004, pernah menjadi pemenang Favorite Male R&B/Soul Artist di American Music Awards pada 2007. Pada 2009 namanya kembali dikenal melalui nomor “Right Now (Na Na Na)” yang terangkum dalam album Freedom. Pada April 2008, Akon sempat membatalkan konsernya di Jakarta. Namun, pada bulan Oktober 2008 ia datang ke Jakarta dan menjadi salah satu penampil dalam Soulnation Festival. Menurut Neelam Vaswani, Marketing Director Marygops Studios, konser Akon yang digelar outdoor akan dikemas menjadi salah satu malam R&B terbaik dengan tema yang menarik dan atraktif sehingga akan membuat para penonton terkejut. (kompas.com)

Akon

Album Baru SNSD Ditunda Gruvi masih Nyaman Bertiga JAKARTA, TRIBUN - Awal terjun ke kancah musik, band Gruvi punya lima orang personel. Namun dua orang dari mereka hengkang. Kini, Gruvi mengaku masih nyaman bertiga. Yudhistira (kibord) dan Bibus (vokal) memilih untuk tidak bersama Gruvi lagi. Kini band pop tersebut dipunggawai Ari (vokal, gitar), Tendra (bas) dan Derry

(drum). Juli lalu Gruvi merilis album ketiga yang diberi titel ‘Jadi Gini’. “Tadinya sebelum mau mulai album ketiga, mau nambah personel. Tapi sampai saat ini bertiga adalah formasi yang terbaik,” ujar Ari ditemui di Jakarta, Jumat (30/9). Tentunya banyak perubahan terjadi ketika Gruvi hanya bertiga. Tapi dari segi kreativitas

bermusik, mereka mengaku tidak kehilangan semangat. Itu mengapa album diberi judul ‘Jadi Gini’ karena sekarang Gruvi sudah berubah. “Banyak yang kaget kok Gruvi jadi begini. Banyak arti ya. Yang baik dan kurang baik. Mungkin orang-orang juga senang sama yang dulu. Tapi bertiga juga seru,” jelasnya. (dth)

Manjakan Diri Anda Dengan Keramahan Para Awak Kabin dalam Layanan Khas “Garuda Experience” “Garuda Indonesia Experience” merupakan konsep layanan baru yang menyajikan aspek-aspek terbaik Indonesia kepada para penumpang. Mulai dari saat melakukan reservasi sampai tiba di bandara tujuan, para penumpang dimanjakan layanan tulus dan bersahabat para awak kabin. Cita rasa dan pengalaman khas Indonesia terwujud dalam makanan yang disajikan dengan iringan senyum awak kabin selama penerbangan. Nikmati beragam sajian khas nusantara dalam menu pilihan Garuda Indonesia.

Para penumpang Garuda Indonesia dapat menikmati kecanggihan perangkat hiburan di dalam pesawat, yang tersedia di penerbangan kelas Eksekutif maupun Ekonomi. Perangkat mutakhir Audio & Video on Demand (AVOD) yang menawarkan berbagai pilihan untuk menikmati film, siaran TV, bermain video game, ataupun mendengarkan musik. Untuk pemesanan tiket hubungi kantor penjualan Garuda Indonesia terdekat: Garuda Indonesia Balikpapan Garuda Indonesia samarinda Jl. Jend Sudirman, Mall Lembuswana Komp. Balikpapan Permai Blok H1 No.23-24 Jl. S. Parman Blok C No1 .0 Telp. : +62-542 422300 / 422301 Telp. : +62-541 747200 Fax : +62-542 735194 Fax : +62-541 747500 24 jam

garuda-indonesia.com

0 804 1 807 807

atau (021) 23 51- 9999

Garuda Indonesia Sepinggan Airport Telp. +62 542 766844 Atau hubungi agent perjalanan Anda

JAKARTA, TRIBUN - Rilis album ketiga SNSD (So Nyeo Shi Dae) ditunda sampai pertengahan Oktober. Belum jelas, apa alasan di balik penundaan rilis album tersebut. Album dengan single ‘The Boys’ tersebut rencananya akan mulai dijual secara online pada tanggal 4 Oktober. Sementara untuk penjualan offline dimulai pada 5 Oktober. Namun terpaksa ditunda. “Kami tidak tahu alasannya tetapi tanggal rilis memang ditunda,” ujar juru bicara distributor album NSD saat dihubungi via telepon oleh 10Asia dilansir Reuters, Jumat (30/9). Sang juru bicara mengaku sudah ada tanggal pasti tetapi ia belum bisa

menginformasikannya. Ia pun mengatakan penundaan itu bukan karena masalah besar. Pihak SM Entertainment sendiri sampai saat ini belum bisa dihubungi. Kabarnya mereka akan merilis pernyataan resmi secepatnya. Diketahui, pembentukan grup musik ini diumumkan pada 16 Juli 2007 silam. Awalnya, mereka diberi nama Super Girl, versi wanita dari Super Junior, disertai pengumuman resmi profil masingmasing anggota. Para personel SNSD sudah dilatih

sebagai penari dan penyanyi profesional. Sebagian di antaranya sudah dilatih di bidang akting dan modeling, serta berpengalaman menjadi model iklan di televisi dan majalah. Grup ini sudah merilis dua album studio dan tiga album mini di Korea, satu album studio di Jepang serta berbagai macam single. Hits mereka pada 2009, Gee menduduki posisi pertama pada tangga lagu Music Bank di KBS selama sembilan minggu berturut-turut. Inilah lagu yang paling lama berada di posisi pertama tangga lagu tersebut. (dth)


Super Ball Minggu, 2 Oktober 2011

Halaman 25

JUVENTUS

Match Background Z Duel antara Juventus kontra AC

milan sudah terjadi sebanyak 152 kali di Serie A. Dari jumlah tersebut, Juve unggul dengan 52 kemenangan berbanding 47 kemenangan Milan, sedangkan 53 partai sisa berakhir seri.

Posisi Klasemen Juventus: 1 (poin 8) AC Milan: 12 (poin 5) Em pat P er t emuan TTerakhir erakhir Empat Per 22/08/11 Milan 2-1 Juventus 06/03/11 Juventus 0-1 Milan 31/10/10 Milan 1-2 Juventus 16/05/10 Milan 3-0 Juventus Em pat Laga TTerakhir erakhir Empat Juventus 11/09

vs Parma 4-1

18/09

vs Siena 1-0

22/09

vs Bologna 1-1

25/09

vs Catania 1-1

19/09

AC Milan vs Napoli 1-3

22/09

vs Udinese 1-1

25/09

vs Cesena 1-0

29/09

vs Viktoria 2-0

32

Z Milan adalah tim Serie A dengan kemenangan terbanyak di markas Juve dalam partai liga (21 kemenangan dalam 76 laga). Rossoneri juga menjadi tim dengan gol tandang terbanyak ke gawang Juve sebanyak 95 gol. Juve hanya bisa memenangi dua dari tujuh partai kandangnya menjamu Milan. Kondisi Tim Z Juventus hanya memiliki masalah dengan kurang fitnya kondisi Vincenzo Iaquinta. Mirko Vucinic telah bisa kembali ke dalam skuad setelah terbebas dari sanksi. Selebihnya pemain-pemain kunci Juventus berada dalam kondisi tempur. Z AC Milan diuntungkan dengan membaiknya kondisi Zlatan Ibrahimovic dan Kevin-Prince Boateng yang telah sembuh dari cedera. Tapi mereka masih tidak bisa memainkan Alexandre Pato dan Robinho yang belum pulih. Kondisi MassimoAmbrosini,GennaroGattuso,Philippe Mexes,danMathieuFlaminidiharapkanmembaik. Pemain Kunci Z Alessandro Matri menjadi senjata tajam Juventus musim ini. Ia telah beberapa kali mencetak gol penentu kemenangan bahkan tak jarang mencetak gol penyelamat Juve dari kekalahan. Matri salah satu pemain yang haru diwaspadai Milan. Z Clarence Seedorf jadi ancaman serius buat

Juve. Dia tengah on fire dan memiliki tradisi bagus menghadapi Juve. Dari total 57 gol di Serie A, delapan di antaranya dicetak Seedorf ke gawang Juve, sebuah jumlah terbanyak ketimbang gol-gol Seedorf ke gawang tim lain.

VS vs

AP PHOTO

AC MILAN

Live on TV

Juventus seperti yang pernah GRANDE partita kompetisi Serie A ditorehkannya bersama I Rossoneri. Italia antara dua raksasa “Saya bergabung di sini untuk Juventus kontra AC Milan di mencari peluang lain. Saya ingin Stadion Juventus, Minggu Live on mengembalikan Juventus ke posisi (2/10) dini hari, tak hanya top di mana mereka pernah berada menghadirkan pertarungan di situ sebelumnya. Saya akan gengsi. Tapi juga reuni dari dua Senin (3/10) berusaha melakukan manuver aktor yang akan mendapat pukul penting saat melawan Milan,” sambutan antipati dari tifosi. 01.45 WIB kata gelandang Timnas Italia ini. Di kubu Juventus terdapat Ibra juga membawa semangat Andrea Pirlo yang tak lain adalah membawa. Bomber asal Swedia ini telah playmaker elegan yang pernah 10 tahun pulih dari cedera yang sempat memperkuat I Rosoneri. Sebaliknya di kubu membebatnya dan ia sudah terlihat tampil Milan ada sosok Zlatan Ibrahimovic, di laga kontra Vitoria Plzen pada ajang penyerang haus gol yang pernah dicap Liga Champions tengah pekan lalu. penghianat oleh Juventini karena berpindah “Saya merasa sangat baik dan berharap klub saat I Bianconeri terdegradasi. bisa lebih baik lagi pada pertandingan Pirlo sejak kepindahannya ke Turin Minggu nanti. Saya bermain sepanjang pada bursa transfer pemain Januari lalu pertandingan dan saya tidak merasakan telah menunjukkan pengaruh besarnya problem apapun,” kata Ibra kepada dalam sistem permainan si Nyonya Tua. GazzettadelloSport. Pelatih Antonio Conte menempatkan Pirlo Satu hal yang akan menjadi masalah di posisi strategis sebagai otak serangan. buat Ibra adalah pressure dari Juventini yang “Saya beradaptasi dengan sangat baik masih menyimpan kebencian kepadanya. dengan cara manajer menerapkan Namun Ibra tidak akan mempedulikannya, permainan. Saya selalu punya banyak striker jangkung ini berjanji akan tetap ide dari mana saya harus ngotot untuk meraih kemenangan. memainkan bola, baik itu “Laga nanti bakal mempertemukan permainan melebar maupun saya dengan klub lama saya, Juve. Bakal gerakan maju menusuk dari menjadi pertandingan yang sangat sulit, tengah,” kata Pirlo dilansir tetapi kami akan bermain di Turin untuk juventus.com, Sabtu (1/10). meraih angka penuh,” tandas Ibra, yang Sebagai seorang mencetak satu gol dan satu assist saat playmaker, peran Milan menekuk Vitoria Plzen 2-0. Pirlo Bagi Juventus mengamankan tiga poin di laga kandang sangatlah penting untuk menjaga eksistensi mereka di posisi puncak klasemen alias capolista. Apalagi Juve gagal meraih angka penuh di dua laga memang sangat Serie A sebelumnya vital. Ia adalah ruh setelah permainan Juventus yang ditahan bertugas mengalirkan bola ke imbang Alessandro Del Piero, Alessandro Matri, Bologna Fabio Quagliarella, atau Mirko Vucinic d a n Catania. yang telah bebas dari sanksi. Kemenangan bagi Pemilik kaos bernomor punggung 21 Milan juga berarti sangat penting dalam skuad Juventus ini akan jadi untuk memperlihatkan keseriusan ancaman serius bagi Milan yang notabene mereka mempertahankan Scudetto. Milan pernah lama menggunakan jasa Pirlo. sejauh ini terlihat masih melempem Gaya bermain elegan dengan kreativitas berada di urutan 12 klasemen dengan tinggi haruslah selalu diwaspadai hanya sekali menang, dua seri, pasukan Milan. Prakiraan Pemain dan sekali kalah. Sukses revolusi skema Z Juventus (4-2-4): 1 Buffon; Namun dengan kondisi 4-2-4 yang diterapkan 26 Lichtsteiner, 15 Barzagli, 3 kebugaran yang lebih baik Conte juga mampu Chiellini, 11 De Ceglie; 8 karena tidak tampil di diserap dengan sempurna Marchisio, 21 Pirlo; 27 Krasic, pentas Eropa, tak oleh Pirlo. Gelandang tim 14 Vucinic, 32 Matri, 7 Pepe ada krisis pemain, nasional Italia ini Z Cadangan: 30 Storari, 19 Bonucci, 6 Grosso, 22 Vidal, 18 serta performa menempatkan dirinya Quagliarella, 17 Elia, 10 Del Piero yang lebih stabil sebagai dirigen pengatur Z Absen: Iaquinta (cedera) di Serie A, Juve irama permainan Z Pelatih: Antonio Conte berpeluang Juventus. Z Milan (4-3-1-2): 32 memetik poin Gairah Pirlo Abbiati; 20 Abate, 33 Thiago penuh meski menghadapi klub yang Silva, 13 Nesta, 77 Antonini; pada dua membesarkan namanya 22 Nocerino, 4 Van Bommel, 10 Seedorf; 18 Aquilani; 11 jamuan itu juga sangat besar. Ia terakhirnya menyebut kepindahannya Ibrahimovic, 99 Cassano Z Cadangan: 1 Amelia, 25 Bonera, menelan ke Juventus seperti 2 Taiwo, 76 Yepes, 28 Emanuelson, kekalahan. membangkitkan 27 Boateng, 92 El Shaarawy (Tribunhidup kedua Z Absen: Robinho, Pato (cedera) news/ kali demi Z Pelatih: Massimiliano Allegri cen) meraih prestasi bersama

TINJU: MARTINEZ VS BARKER Minggu (2/10) pukul 10.00 WITA MOTOGP JEP ANG JEPANG Minggu (2/10) pukul 12.00 WITA BOL TON VS CHELSEA BOLTON Minggu (2/10) pukul 20.00 WITA FULHAM VS QPR Minggu (2/10) pukul 22.00 WITA TOTTENHAM VS ARSENAL Minggu (2/10) pukul 23.00 WITA ATLETICO VS SEVILLA Senin (2/10) pukul 00.00 WITA GIJON VS BARCELONA Senin (3/10) pukul 02.00 WITA JUVENTUS VS AC MILAN Senin (3/10) pukul 02.45 WITA ESP ANYOL VS REAL MADRID ESPANYOL Senin (3/10) pukul 04.00 WITA

Duel Bersejarah di Stadion Baru Juve BERBICARA tentang Juventus tidak bisa dilepaskan dengan sosok Alessandro Del Piero. Tak diragukan lagi, ia telah mendarah daging dengan warna putih hitam dan telah lama menjadi ikon tim berjuluk Nyonya Tua. Melegendanya Del Piero bersama Juventus tentu dipenuhi berbagai kenangan indah dan buruk termasuk melawan rival abadi AC Milan yang

selalu sengit. Del Piero bahkan berkalikali menjadi saksi hidup sekaligus pelaku sengitnya duel Juve-Milan. Dari sekian duel dengan I Rossoneri, striker veteran itu menyebut duel kali ini memiliki arti spesial dan memiliki nilai sejarah tinggi. Alasannya, big match dimainkan di stadion anyar nan megah milik Juventus yang baru saja diresmikan. “Ini adalah laga bersejarah

pertama yang akan kami mainkan di stadion baru kami. Kami akan terus mempersiapkan diri dengan fokus dan konsentrasi penuh untuk pertemuan hebat ini,” kata Del Piero dilansir ESPN, Sabtu (1/10). Del Piero memang selalu mempersiapkan duel melawan Milan dengan persiapan matang. Ini tidak lepas dari rivalitas timnya dengan

Milan yang dianggapnya tak ada yang bisa menyamai dengan tim manapun. Rivalitas Juve-Milan dalam perebutan Scudetto memang selalu sengit. Musim lalu Scudetto menjadi milik I Rossoneri. Kini I Bianconeri berambisi merebut Scudetto yang terakhir kali mereka dapatkan musim 1992/93. Namun Del Piero menyatakan hasil

dari laga Juve-Milan belum akan menentukan Scudetto musim ini. “Musim baru dimulai, tapi saya yakin kita akan menemukan atmosfer duel papan atas di antara Juve-Milan. Ini akan jadi langkah signifikan bagi kami berdua, bahkan meski masih terlalu dini untuk menentukan. Apapun hasilnya, jalan masih panjang,” (Tribunnews/cen) pungkasnya.(Tribunnews/cen)


MINGGU MINGGU,, 2 OKTOBER 2011 z

TOTTENHAM

VS

26

A R S E N A L

Momentum Derby

LA TIHAN LATIHAN Striker Chelsea, Didier Drogba, berlatih di Stadion Mestalla, Valencia, Selasa (27/ 9). Drogba akan tampil sebagai star ter lawan Bolton. AP PHOTO/ ALBERTO SAIZ

Bolton vs Chelsea

The Drog is Back dia siap dimainkan. Dia masuk dan skuad CHELSEA akan melanjutkan petualangannya untuk beberapa pertandingan dan kami telah di pentas Liga Primer Inggris pekan ketujuh menunggunya untuk bisa tampil pada dengan menyambangi markas Bolton pertandingan melawan Bolton,” Wanderes, Reebok Stadium, Minggu kata Villas-Boas dilansir ESPN, Sabtu (2/10). Dalam lawatannya kali ini, (1/10). The Blues akan kembali diperkuat Dari enam laga yang sudah penyerang Didier Drogba. dilakoni The Blues di pentas Liga Penyerang veteran tersebut Inggris, Drogba baru dimainkan kurang mendapat jatah bermain sebanyak empat kali. Penyerang asal sejak awal musim karena beberapa Pantai Gading itu menyumbang alasan. Selain masalah cedera yang LIVE satu gol. Selain Drogba, Chelsea juga menderanya, Drogba juga kerap kembali bisa memainkan Daniel menjadi pilihan kedua dengan Sturridge yang sudah sembuh dari adanya penyerang-penyerang lain cedera. dalam skuad The Blues. Minggu (2/10) Chelsea menatap laga ini dengan Namun pada pertandingan Pkl 19.00 WIB/ ambisi meraih tiga poin. Ini untuk melawan Bolton, Manajer Andre Pkl 20.00 WITA memuluskan jalan mereka Villas-Boas (AVB) hampir merangkak ke puncak klasemen memastikan Drogba akan jadi sementara Liga Inggris yang saat ini masih pilihan utama dengan tampil sebagai starter. Ini dikuasai duo Manchester. Chelsea saat ini juga tidak lepas dari faktor tidak bisa berada di urutan tiga klasemen. dimainkannya Fernando Torres akibat harus Namun Villas-Boas sepenuhnya meyakini melakoni sanksi kartu merah. untuk mendapatkan poin sempurna di “Saya melihat perkembangan Drogba dan markas Bolton bukanlah perkara mudah. Prakiraan Pemain Sang empu stadion lebih membutuhkan poin setelah belum sekalipun mendapat z Bolton (4-4-2): Bogdan; Steinsson, Knight, Cahill, kemenangan sejak awal musim. Bolton saat Robinson; Eagles, M Davies, Reo-Coker, Petrov; K Davies, ini juga tenggelam di dasar klasemen. N’Gog z Absen: Holden, Alonso, Mears, Lee, Davis, Ricketts (cedera), Klasnic, Wheater (sanksi), Kakuta Faktor keberadaan Manajer Owen Coyle juga (perjanjian pinjaman) z Pelatih: Owen Coyle z Chelsea diwaspadai AVB. Ia menyebut Coyle adalah (4-3-3): Cech; Bosingwa, Ivanovic, Terry, Cole; Meireles, tipikal pelatih cerdik dan sangat Lampard, Ramires; Sturridge, Drogba, Mata z Absen: Essien, Hilario (cedera), Torres (sanksi) z Pelatih: Andre berpengalaman di pentas Liga Inggris. Namun Villas-Boas sebaliknya, Coyle justru memberi tanggapan berbeda dengan Chelsea dan AVB. Data Fakta yang “Chelsea memiliki sekumpulan pemain Jadwal Minggu (2/10) GijonvsBarcelona yang bermain untuk meraih kemenangan dan LIGA INGGRIS EspanyolvsReal Madrid Villas-Boas adalah salah satu di antara LIG A IT ALIA Bolton vsChelsea LIGA ITALIA pelatih hebat. Anda cukup melihat FulhamvsQPR NovaravsCatania bagaimana dia membukukan rekor bersama Swansea CityvsStoke City CesenavsChievo Porto,” kata Coyle. Coyle memang cukup ciut nyali jelang Tottenham vsArsenal FiorentinavsLazio jamuan atas Chelsea. Sejauh ini Bolton masih LIGA SPANYOL LeccevsCagliari menjadi santapan empuk klub-klub besar ValenciavsGranada PalermovsSiena seperti Manchester City, Manchester United, SociedadvsBilbao ParmavsGenoa Liverpool, dan Arsenal yang telah Real BetisvsLevante UdinesevsBologna mengalahkan mereka di laga awal musim. Atlético vsSevilla FC JuventusvsAC Milan (Tribunnews/cen)

meyakinkan mereka di awal STRIKER Tottenham Hotspur musim. Jermain Defoe memberi sinyal Selain ancaman dari striker ancaman kepada Arsenal mungil dan lincah yang akan terlibat tersesbut, The Gunners derby London Utara juga harus di Stadion White mewaspadai Hart Lane, Minggu keberadaan mantan (2/10). Defoe penyerang mereka, meyakini timnya Emanuel Adebayor, akan menampilkan yang musim ini permainan impresif LIVE berseragam Spurs untuk setelah dipinjamkan mengalahkan dari Manchester City. Arsenal. Sama halnya “Ya, ini Minggu (2/10) dengan Defoe, merupakan Pkl 22.00 WIB/ Adebayor juga tengah pertandingan besar Pkl 23.00 WITA berada dalam bentuk dan massif, yang permainan terbaik semua pemain dengan raihan gol-gol dalam ingin bermain di dalamnya. beberapa pertandingan Saya kecewa absen lawan terakhir. Ini juga jadi Wigan karena sakit. Itulah pertandingan yang sangat mengapa saya senang bisa emosional bagi Adebayor bermain dan mencetak gol karena melawan tim yang lawan Shamrock. Saya sudah pernah membesarkan bekerja keras dan siap namanya. menghadapi pertandingan Penyerang asal Togo itu Minggu,.” kata Defoe dilansir juga dengan tegas Goal.com, Sabtu (1/10). menyatakan akan menjebol Defoe siap menghadapi The gawang Arsenal namun akan Gunners. Pemain yang baru memberi penghormatan pulih dari sakit itu mencetak kepada The Gunners. gol saat Spurs menang atas “Saya ingin bermain Shamrock Rovers di ajang Liga melawan Arsenal pada hari Europa pertengahan pekan Minggu nanti. Namun ini. “Saya yakin semua fans percayalah, jika saya mencetak dan pemain sudah tak sabar gol saya tak akan melakukan menghadapi pertandingan selebrasi seperti dulu lagi. Ini ini,” ujarnya. akan menjadi laga yang lucu Derby London Utara kali ini dan fantastis. Saya sangat memang tiba di saat yang menghormati Arsenal,” kata tepat buat Spurs. Ini menjadi Adebayor yang pernah momentum untuk bermasalah karena tak mengalahkan Arsenal. menghormati Arsenal saat Spurs belum terkalahkan mencetak gol bersama City. dalam enam pertandingan Sementara Arsenal datang terakhir di seluruh ajang ke markas Spurs kompetisi. dalam situasi Kemenangan atas berbeda dengan Liverpool dan tahun-tahun Wigan dalam dua sebelumnya. pertandingan Memulai musim Liga Primer kompetisi terakhir dengan tidak menunjukkan meyakinkan penampilan membuat Arsenal kehilangan status mereka sebagai tim unggulan. Tak sedikit yang menilai The Gunners sebagai tim underdog Emmanuel musim ini. Adebayor

Posisi Klasemen z Tott enham: 6 (poin 9) ttenham: z Arsenal: 13 (poin 7) erakhir Per z Dua P er temuan TTerakhir 21/04/11 Tottenham 3-3 Arsenal 20/11/10 Arsenal 2-3 Tottenham z Prakiraan Pemain enham (4-2-3-1): Friedel; ttenham z Tott Walker, Kaboul, King, Assou-Ekotto; Parker, Sandro; Modric, Van der Vaart, Bale; Adebayor

Jelang laga panas melawan Spur status itu benar-benar akan dibuktikan kebenarannya. Tapi gelandang Aaron Ramsey tidak sependapat dengan anggapan tersebut. “Melawan Tottenham, saya tak yakin kami pantas disebut sebagai tim non-unggulan. Saya rasa kami punya kualitas di tim ini. Kami percaya dengan cara kami bermain dan semoga kami bisa meraih hasil yang diharapkan di sana,” kata Ramsey dilansir Goal.com. Optimisme gelandang asal Wales ini tak terlepas dari performa gemilang yang ditunjukkan Arsenal di beberapa laga terakhir. Arsenal mencatat dua kemenangan beruntun pekan ini. Sebelum menundukkan Olympiakos di Liga Champions, Arsenal menang 3-0 atas Bolton Wanderers

Sportng Gijon: 1 Juan Colinas, 14 Iván Soto, 2 Alberto Botía, 15 Roberto Canella, 11 Alberto Ramos, 3 André Castro, 21 Nacho Cases, 23 David Barral, 24 Oscar Trejo, 7 Garcia Perez Ayoze, 20 Miguel de las Cuevas Barcelona: 1 Victor Valdés, 2 Dani Alves, 3 Gerard Piqué, 14 Javier Mascherano, 22 Eric Abidal, 4 Cesc Fabregas 15 Seydou Keita, 6 Xavi, 7 David Villa, 10 Lionel Messi, 17 Pedro

dalam lanjutan Liga Primer Inggris pekan lalu. “Kemenangan itu memberikan kami momentum sekarang, jadi kami berharap bisa terus melanjutkan kemenangan ini dan melangkah ke laga berikutnya,” tegas Ramsey.(Tribunnews/cen)

Match Background

Likuiditas Sang Raksasa

Prakiraan Pemain:

z Arsenal (4-3-3): Szczesny; Sagna, Mertesacker, Song, Gibbs; Arteta, Benayoun, Ramsey; Gervinho, Van Persie, Arshavin z Absen: Walcott, Koscielny, Djourou, Vermaelen, Wilshere, Diaby (cedera) z Pelatih: Arsene Wenger

Ramsey

Sporting Gijon vs Barcelona

DALAM arti harfiah, kekalahan. likuiditas bisa Pesona Barcelona dijabarkan sebagai memang tak lepas kemampuan sebuah dari aroma kompak unit perusahaan atau trio Lionel Messi, perseorangan untuk Pedro Rodriguz, dan memenuhi kewajiban David Villa, yang atau utang yang wajib disokong pola Xavi, dibayar. Itulah yang Cesc Fabregas, LIVE akan ditunjukkan ataupun Thiago Barcelona kala Alcantara. Barisan mereka melawat ke sutradara itu pula Estadio El Molinón, yang membuat Senin (3/10) Senin (3/10) dini permainan Los Pkl 01.00 WIB/ Azulgrana seolah tak hari, bertemu dengan Pkl 02.00 WITA pernah kehabisan Sporting Gijon dalam jornada keenam La akal. Liga Spanyol. Fakta aktual tersaji Bukan bermaksud di ajang Liga Champions. meremehkan tuan rumah, Menghadapi tuan rumah BATE melainkan posisi likuiditas Borisov yang menaruh sang tamu yang membuat sembilan pemain di area semua orang kini seakan pertahanan, lima gol tetap menunggu berapa banyak El hadir dengan cara apik. Barca akan “membayar utang”. “Kami menghadapi masalah Utang di sini tentu saja jumlah besar yang tak kunjung selesai. gol yang memang terus menjadi pembicaraan para pecinta sepakbola Spanyol. Statistik menunjukkan, posisi 22 gol dalam lima partai membuat siapapun lawan bakal ciut nyalinya sebelum turun ke lapngan. Agresivitas Lionel Messi dkk sudah tak diragukan lagi, dan hal tersebut membuat Sporting Gijon, tim yang belum pernah menuai kemenangan, seolah sudah di ambang

Absen: Gallas, Dawson, Huddlestone (cedera) z Pelatih: Harry Redknapp

Belum lagi skuad bertambah solid, kami harus kedatangan Barcelona. Setiap orang pasti menganggap kami inferior, tapi mungkin itulah kenyataannya,” cetus Pelatih Sporting Gijon, Manuel Preciado, dikutip El Mundo Deportivo, kemarin. Asa delapan bulan lalu menyeruak di kubu tuan rumah. Kala itu tim berjuluk Los Rojiblancos ini berhasil menuai satu poin setelah menahan 1-1 sang juara bertahan. “Satusatunya hal yang kini tersisa adalah spirit, sembari berharap ada keajaiban seperti bulan Februari lalu,” tandas Preciado. Skuad tim tamu bakal bermain seperti biasa dengan penguasan bola lebih banyak, umpan satudua menyusur tanah, dan akselerasi cepat barisan depan. Hanya saja, optimisme tersebut tetap mengundang kekhawatiran. (Tribunnews/bud)

DUEL - Bek Barcelona, Danie Alves (kiri), berduel dengan pemain BATE Borisov, Artyom Kontsevoi, di Stadion Dinamo, Minsk, Belarusia, Kamis (29/9). Barca bidik kemenangan lawan Spor ting Gijon. AP /IVAN SEKRETAREV

z Kedua tim sangat dekat secara geografis, tetapi dalam hal sejarah dan piala ada kesenjangan yang lebar antara mereka. Arsenal telah memenangkan 13 gelar sementara Spurs baru meraih dua gelar kejuaraan Liga Inggris. z Derby London Utara selalu berlangsung panas sejak kedua tim berpisah pada tahun 1913. Fans Spurs sangat anti terhadap fans Arsenal sejak dua klub lokal tersebut berdiri sendiri-sendiri.

Pertemuan keduanya menggambarkan rival lokal sepakbola. Kondisi Tim z Manajer Tottenham Harry Redknapp melakukan 10 kali perubahan dalam tim sejak awal bergulir kompetisi. Ia kemungkinan akan memasang Aaron Lennon yang sembuh dari cedera. William Gallas, Michael Dawson, dan Tom Huddlestone dipastikan absen karena cedera.

Ulasan Redknapp

Permainan Terbaik ARSENAL adalah tim yang berbahaya. Ancaman dari mereka terletak di lini depan yang diisi oleh beberapa penyerang berkualitas dan memiliki kecepatan. Kami harus menampilkan permainan terbaik jika ingin mendapatkan kemenangan. Tapi kami tidak pesimistis, kami akan mampu mengatasi mereka dengan permainan kami sendiri. Ini adalah komitmen yang akan kami jalankan untuk sebuah pertandingan besar dan penuh emosional. Ini sebuah tantangan. Saya ingin kami benar-benar melaju di Premier League musim ini dan kami bisa melakukannya. Kami punya pemain-pemain fantastis di sini, kami memainkan (cen) sepakbola yang hebat, kami adalah tim yang bagus.(cen) *) Har Harrr y Redknapp, Pelatih Tottenham Hotspur, dilansir spursoddysey.com

Ulasan Wenger

Menikmati INI tidak sama dengan pertandingan-pertandingan lainnya. Laga ini juga akan jadi tanda bahwa kami memiliki ambisi mengejar posisi di persaingan antar tim Premier League. Faktanya derby memang menyulitkan tapi kami menikmati. Ini adalah pertandingan yang sangat penting. Anda pasti tahu bahwa pertandingan selanjutnya adalah pertandingan yang penting untuk mempertahankan hidup. Anda tidak bisa menganggap remeh semua pertandingan. Ini adalah sebuah duel yang fantastis, ini tentang fans kedua kesebelasan. Ini untuk menunjukkan kepada mereka hasil dari apa yang telah kami lakukan namun saya meyakini bahwa kami telah melakukan hal yang (cen) bagus selama beberapa tahun.(cen) *) Arsene W enger Wenger enger,, Pelatih Arsenal, dilansir arsenal.com

z Arsenal tidak akan diperkuat Theo Walcott di lini serang karena cedera. Lini belakang Arsenal juga rawan karena Laurent Koscielny, Johan Djourou, Thomas Vermaelen, dan Sebastien Squillaci tidak dalam kondisi fit. Begitupun dengan gelandang Jack Wilshere dan Abou Diaby. Pemain Kunci z Gelandang Spurs Scott Parker tampil cukup bagus musim ini bersama Spurs. Ia bertipikal

petarung dan selalu berusaha memenangkan persaingan di lini tengah lawan. Parker juga mampu mengontrol permainan dengan gayanya yang khas. z Mikel Arteta setidaknya mampu memainkan peran yang selama ini dimainkan Cesc Fabregas. Arteta memiliki visi bermain menyerang bagus dan selalu terlihat mendikte lawan. Dia juga memiliki keahlian (cen) menjebol gawang lawan.(cen)

Redknapp Prediksi Wenger Masih Lama di Arsenal ARSENE Wenger mendapat kritikan tajam dari banyak pihak karena performa Arsenal yang melempem di awal musim. Lamanya Arsenal tidak meraih gelar juga jadi sorotan publik paling tajam untuk mempertanyakan kinerja Wenger bersama The Gunners. AP PHOTO Dalam beberapa pekan terakhir kursi Wenger sebagai manajer Arsenal mulai digoyang kiri-kanan. Ada yang mengatakan Wenger sudah tidak layak menangani Arsenal dan harus diganti manajer lain. Tapi tidak demikian dengan anggapan Manajer Tottenham Hotspur Harry Redknapp. Ia memprediksi manajer asal Perancis itu masih akan tetap tinggal di Emirates Stadium dalam beberapa tahun ke depan bahkan dalam jangka waktu cukup lama. “Anda tahu apa yang disukai dalam sepakbola, ketika Anda

mengalami beberapa kekalahan Anda langsung mengatakan Wenger buruk. Saya tidak yakin itu, dia adalah manajer besar, dan saya yakin dia masih akan di Arsenal beberapa tahun kedepan,” kata Redknapp. Redknapp menilai kinerja Wenger di Arsenal tidak bisa langsung divonis gagal total hanya karena Arsenal gagal berprestasi. Menurutnya, Wenger harus dinilai secara keseluruhan mulai dari caranya membangun tim, melakukan kaderisasi pemain, hingga AP PHOTO muncul pemainpemain muda berbakat dari markas Gudang Peluru. Sementara Wenger saat ini merayakan selebrasi 15 tahun kepemimpinannya di Arsenal. Dalam perayaaan tersebut, Wenger menyatakan bahwa ia masih mampu menjadikan Arsenal sebagai (Tribunnews/cen) tim terbaik dunia.(Tribunnews/cen)


31 z MINGGU MINGGU,, 2 OKTOBER 2011

Espanyol VS Real Madrid

Total Higuainaldo Ricardo Kaka

AP PHOTO

Pengaruh Kaka REAL Madrid berpeluang membawa pulang tiga angka dari Catalonia. Hampir semua elemen di tubuh tim tamu tengah berada dalam kondisi bagus dan sudah menemukan top performa. Satu pemain yang kini menjadi pujaan Madridistas adalah kembali tajamnya permainan Ricardo Izecson alias Kaka. Dalam tiga partai terakhir, ia berhasil menyumbang dua gol, mengirim dua assist sempurna, dan membuat terjadinya satu hadiah penalti bagi timnya. Kaka yang dipadukan dengan Mesut Oezil dan Cristiano Ronaldo mampu menjadi elemen penting untuk mengobrak-abrik area tengah musuh. Ia sudah menunjukkan kembali kualitasnya. Bek Sergio Ramos memuji setinggi langit kerja keras yang diperlihatkan Kaka. Begitu juga dengan Iker Caasillas yang menyebut penampilan sempurna Kaka akan membantu tim selalu menang. “Dia memberi pengaruh luar biasa bagi tim, dan saya yakin kami akan selalu menang bersamanya,” tukas kiper Timnas Spanyol tersebut. Saat laga kontra Real Zaragoza di pekan pertama, ia mencetak gol kelima dan memberi umpan pada Higuain dengan umpan tumit untuk membuat gol keempat Real atas Getafe. Ia juga menciptakan hadiah penalti menghadapi Rayo Vallecano. Makin cemerlang, debutnya di Liga Champions berbuah hasil spektakuler. “Saya merasa luar biasa. Saya yakin bisa terus mengembangkan permainan,” ancam Kaka, yang berjanji akan merepotkan Espanyol jika diberi kesempatan (T ribunne ws/bud) bermain.(T (Tribunne ribunnews/bud)

yang terus menunjukkan MESKI sempat progresivitas tinggi. ngadat dalam Asisten Pelatih Aitor dua laga di La Karanka, seperti dirilis Marca, Liga, kemarin, mengungkapkan, produktivitas gol keduanya bak sobat lama Real Madrid tetap Live on yang bertemu kembali. terjaga. Mereka “Semua pemain berada dalam mengoleksi 16 gol, Senin (3/10) kondisi terbaik, termasuk dengan dominasi pukul 03.00 WIB Cristiano dan Higuain. tiga bomber, Keduanya bisa saling Cristiano Ronaldo melengkapi, terutama pada dengan tujuh gol, dua pertandingan terakhir. Saya Karim Benzema (3), dan harap situasi menguntungkan Gonzalo Higuain (2). tersebut kembali menghampiri Tren agresif tersebut menjadi kami,” ujarnya. modal saat Los Blancos melawat ke Dalam dua laga terakhir, Catalonia, Senin (3/10) dini kontra Ajax Amsterdam dan hari. Tentu bukan ke Camp Rayo Vallecano, dua pemain Nou, mereka akan berada di asal Portugal dan Argentina Estadi Cornellà-El Prat, tersebut menunjukkan koneksi Barcelona, Catalonia, kandang cukup bagus. Meski saat bersua Espanyol. Ajax status Higuain hanya 15 Meski kerap menyulitkan menit di lapangan, tetapi pola karena adu gengsi, Espanyol tak kerjasamanya dengan CR7 memiliki cukup modal untuk cukup tajam. Hal yang kini menandingi armada Jose menjadi konsentrasi tim pelatih Mourinho. Satu-satunya jalan Les Merengues adalah performa agar bisa mengejutkan seperti lini belakang. Inkonsistensi Levante adalah berharap para masih sering diperlihatkan Raul jugador tim tamu tidak berada Albiol dkk. Beberapa kombinasi dalam kondisi terbaik. sepertinya bakal diputuskan Sayang, harapan itu Jose Mourinho. sepertinya sulit terwujud. “Lini depan sudah bagus, Masalahnya, para punggawa tim ibukota datang dalam kondisi terbaik. Meski kemungkinan masih minus Karim Benzema yang terkena cedera engkel, kekuatan lini agresif mereka tergolong luar biasa. Dua nama yang potensial untuk memberi gol-gol bagi Los Galacticos adalah sang ikon, Ronaldo, serta pemain yang sebelumnya selalu jadi deputi Benzema, Higuain. Kebetulan, dua pemain yang sering disingkat Higuainaldo tersebut sedang menikmati pertandingan. Kerjasama keduanya, yang ditopang Angel Di Maria, Mesut Oezil, dan Kaka,

PELUKAN - Striker Real Madrid, Gonzalo Higuain, memeluk Cristiano Ronaldo setelah mencetak gol ke gawang Getafe di Estadio Santiago Bernabeu, Sabtu (10/9). Higuain dan Ronaldo kembali berduet lawan Espanyol.

kami ingin memastikan area pertahanan juga aman. Saya punya tugas untuk membantu itu, tapi tetap saja kuartet bek kami harus benar-benar kokoh,” kata gelandang bertahan si Putih, Xabi Alonso. Lini belakang memang menjadi incaran tim tuan rumah. Pelatih Espanyol, Mauricio Pochettino, mengharapkan keajaiban datang kepada timnya, yang baru saja takluk 1-3 pekan lalu. “Kendala kami memang ada di lini belakang, namun melihat tren kami sekarang di kandang, harapan untuk tampil mengejutkan selalu ada. Saya pikir kans kami cukup terbuka, asalkan pemain dalam kondisi disiplin,” cetus Pochettino dikutip El Pais. Sayang, kondisi Ernesto Galan kurang meyakinkan untuk bermain. Sang pengganti, Javí López masih terbilang gagap untuk menghadapi tekanan tim besar. Ditambah lagi dengan sanksi kartu merah untuk Jordi Amat. Lini depan pun terancam pincang dengan absennya striker gaek Walter Pandiani karena kartu merah. Praktis Pochettino hanya berharap Verdu, Alvaro Vazquez, dan Sergio Garcia untuk menghadirkan kejutan.(Tribunnews/bud) ■ Posisi Klasemen Espanyol: 12 (poin 6) Espanyol Real Madrid Madrid: 5 (poin 10) er t emuan TTerakhir erakhir Per ■ Dua P 14/02/11 Espanyol 0-1 Madrid 22/09/10 Madrid 3-0 Espanyol ■ Prakiraan Pemain (4-4-2): 25 Espanyol (4-4-2) Alvarez; 22 Didac, 15 Moreno, 18 Forlin, 16 López; 7 Baena, 4 Marquez, 10 Verdu, 39 Thievy; 8 Vasquez, 9 García Abse Absen: Pandiani, Jordi Amat (sanksi) Pelatih Pelatih: Mauricio Pochettino

DAYLIFE

Real Madrid (4-2-31): 1 Casillas; 4 Ramos, 18 Albiol, 19 Varane, 12 Marcelo; 14 Alonso, 6 Khedira; 8 Kaká, 10 Oezil, 7 Ronaldo; 20 Higuaín Absen Absen: Coentrao, Pepe (cedera) Pelatih: Jose Pelatih Mourinho

Atletico VS Sevilla

Kekalahan Pertama Tim Tamu SAMPAI jornada kelima, Sevilla termasuk satu di antara tiga tim yang belum terkalahkan. Live on Mereka bergabung Minggu (2/10) bersama pukul 23.00 WIB Barcelona dan Levante, sebuah prestasi yang membuat klub asal Andalusia ini nangkring di posisi papan atas klasemen sementara La Liga. Namun bagi Atletico Madrid, yang akan menjamu Sevillistas di Stadion Vicente Calderon, Minggu (2/10) malam, bertemu dengan Alvaro Negredo dkk justru menjadi pelampiasan sekaligus pengobat kecewa setelah dipermak Barcelona lima gol tanpa balas, pekan lalu. Armada Gregorio Manzano ini siap menghadirkan kekalahan perdana bagi tim tamu musim ini. Diego Ribas, Jose Reyes, dan Radamel Falcao sudah bertekad untuk membayar utang mereka kepada publik. Usai menuai hasil seri 1-1 kontra Rennes di Liga Europa, Diego Ribas langsung meyakinkan barisan suporter tim ibukota tersebut untuk bersiap merayakan pesta. “Kami harus mengembalikan kepercayaan mereka. Kalah dari Barcelona memberi kami pelajaran. Artinya, kami akan memberi kemenangan sebelum libur pertandingan internasional,” tegas Diego, di Marca.com. Bintang baru Los Colchoneros, Falcao, berjanji untuk kembali mengisi pundi-pundi golnya. “Saya belum mengerti kekuatan Sevilla, tapi menurutku mereka juga belum paham kekuatan kami yang sesungguhnya. Apapun mereka, kemenangan menjadi wajib,” tutur striker Timnas Kolombia ini. Pelatih Gregorio Manzano cukup

Prakiraan Pemain Atletico Madrid Madrid: 13 Thibaut Courtois, 21 Luis Perea, 6 Kasmirski Luis Filipe, 23 Miranda, 18 Alvaro Soto Dominguez, 10 Jose Reyes, 22 Diego, 11 Arda Turan, 4 Mario Suárez, 7 Adrián, 9 Radamel Falcao Garcia Sevilla: 13 Javi Varas, 4 Martín Cáceres, Sevilla 6 Emir Spahic, 23 Coke Andújar, 3 Fernando Navarro, 2 Federico Fazio, 11 Ivan Rakitic, 10 Diego Perotti, 7 Jesús Navas, 9 Alvaro Negredo, 12 Frederic Kanouté

Diego Ribas

AP PHOTO

bijak dan menahan diri dengan ambisi anak buahnya tersebut. “Sevilla memiliki kekuatan tersembunyi di musim ini, dan mungkin kami belum bisa memecahkan itu sampai sekarang. Tak ada hal mustahil, termasuk giliran kami menaklukkan tim yang belum terkalahkan itu,” ucapnya. Manzano benar, kekuatan tersembunyi tersebut sebenarnya ada pada sosok Pelatih Marcelino García Toral. Pelatih muda berusia 46 tahun ini mampu membawa keseimbangan dalam bertahan dan menyerang. Selain itu, corak permainan mereka musim ini lebih beringas ketimbang tahun lalu, yang membuat lawan ciut nyalinya. Ia pun mampu memaksimalkan barisan pemain menjadi kekuatan menakutkan. Kebebasan Alvaro Negredo dan Frederic Kanoute untuk bergerak, bisa dilayani dengan baik oleh gelandang timnas Spanyol, Jesus Navas dan Federico Fazio. Begitu juga lini pertahanan yang musim lalu begitu rapuh, musim ini kualitas Martin Caceres dkk terlihat konstan. “Tim ini masih terus bisa berkembang. Hal terpenting adalah konsentrasi, partai menghadapi Atletico Madrid menjadi ujian yang pas untuk model permainanku sekarang. Saya berharap mereka bisa disiplin menjaga taktik,’’ kata eks pelatih Racing Santander dan Real Zaragoza ini. (Tribunnews/bud)

Wawancara Mauro Zarate

Saya Bukan Seorang Fenomenal KEDATANGANNYA ke Inter Milan mengemban misi berat. Ia sempat digadanggadang bakal menjadi tandem bagus bagi Wesley Sneijder, dan menjadi duplikat Samuel Eto’o. Sayang, dalam beberapa partai awal, kualitas tinggi yang diharapkan tak kunjung datang dari Mauro Zarate. Pemain pinjaman asal Lazio tersebut boleh dibilang melempem, dan menjadi satu faktor penyebab terpuruknya prestasi kala Nerazurri ditangani Gian Piero Gasperini. Namun beberapa pengamat menilai, meredupnya sosok Zarate tak lain karena penetapan posisi yang kurang ideal. Karena tampil tak stabil, bangku cadangan menjadi dunia yang akrab dengannya di awal musim ini. Namun mental baja plus karakter sepakbola jalanan Argentina, membuatnya tahan banting. Ia selalu berusaha memberikan yang terbaik setiap kali mendapat kesempatan. Akhirnya, peluang itu pun datang juga. Manajemen Inter Milan, Internisti, sampai pelatih anyar, Claudio Ranieri, layak berterima kasih pada pria berusia 24 tahun tersebut. Ia mampu memberi kontribusi maksimal dengan menjadi pahlawan kemenangan La Beneamata atas CSKA Moskow, tengah pekan lalu, di ajang Liga Champions. Penampilan gemilang Zarate yang datang dari bangku cadangan, menggantikan Pazzini, membuka mata semua orang. Meski tidak serta merta langsung menjadi starter pada partai-partai berikutnya, Zarate sudah menunjukkan kelasnya sebagai pemain porfesional yang bertalenta tinggi. Berikut beberapa petikan wawancara yang disarikan dari www.inter.it. Soal gol ke gawang CSKA itu, apa yang sebenarnya terjadi? Itu adalah kreasi teman-teman. Saya hanya tepat berada di posisi yang sangat strategi, dan bola mengarah padaku. Saya

hanya sempat melirik ke arah gawang sebentar, dan langsung memutuskan untuk mengekseskui, dan ternyata menjadi gol. Tentu saya sangat senang. Sejak masuk, saya sudah berusaha keras untuk membuka ruang bagi terciptanya gol tambahan. Tim sempat down saat lawan bisa menyamakan kedudukan, namun situasi langsung terkendali. Senang rasanya bisa menjadi penentu kemenangan, karena pertandingan ini benar-benar sulit.

mencetak gol. Saya selalu tak sabar ingin mencetak gol di tim baruku, dan itu alamiah. Saya begitu gembira saat hal itu menjadi kenyataan, apalagi kali ini saya berkostum Inter Milan. Gol ke gawang CSKA sangat berarti, bukan hanya buatku melainkan juga tim. Inter Milan butuh nilai maksimal untuk mengangkat kepercayaan diri, dan itu didapat dari golku. Sungguh saya sangat bangga dengan apa yang kulakukan sekarang.

Siapa sebenarnya mentor Anda? Tak perlu diragukan lagi, ayahku! Dia datang sebelum siapapun mengatur dan membentukkku. Dia selalu banyak bicara tentang sepakbola setiap hari, dan sepanjang hari dan dia memang penggila sepakbola. Ada lima saudara laki-laki dan empat di antaranya menjadi pesepakbola. Ayahku mantan pesepakbola, kakekku juga seorang pesepakbola, dan buyutku juga sama, artinya saya memang ditakdirkan turun temurun untuk menjadi pesepakbola. Ayahku sangat keras dan disiplin. Satu dari saudaraku berposisi sebagai trequartista, tapi sudah berhenti sekarang, dia pernah bermain di Jerman dan Italia bareng Ancona. Keluarga kami juga memiliki penyerang tengah, dan saya kadangkala menjadi di antara keduanya, yakni trequartista dan penyerang. Saat kami berada di rumah, kami bermain tendangan bebas. Kami memiliki gawang di taman dan semuanya diatur dengan baik secara bersama. Kejadian ini berkisar saat saya berusia 11 atau 12 tahun.

Apa kunci Anda pada pertandingan tersebut? Masih ada kaitannya dengan apa yang kujelaskan sebelumnya. Hal terpenting buatku adalah memanfaatkan secara maksimal kesempatan bermain. Saya selalu siap meski hanya diberi waktu lima menit di lapangan, 20 menit, atau bahkan 90 menit. Saya selalu memiliki mental yang sama, siap memberikan segalanya, tentu saja dengan kualitas yang kupunyai sekarang.

Bagian apa dari Anda yang harus terus dikembangkan? Sebagai pemain profesional, saya harus selalu berusaha untuk meningkatkan performa di semua hal, tapi buatku yang terpenting adalah Anda tak boleh melepaskan saat datang peluang untuk

daftar jual. Sekarang, saya merasa makin dewasa dan berharap musim ini bakal menjadi yang terbesar buatku.

adalah pilihan tepat, dan saya tak ragu untuk berjuang mendapatkan tempat di mana kuingin bermain.

Melihat suasana tim sekarang, apa langkah Anda selanjutnya? Bermain untuk Inter Milan adalah sebuah kehormatan luar biasa buatku. Saya senang di sini, juga tinggal di lingkungan yang bagus. Saya sudah berbicara dengan beberapa orang, dan meyakinkan kalau memang mendapat kesempatan, saya ingin seratus persen berseragam Inter Milan musim depan. Artinya, saya tak ingin kembali ke Lazio. Jujur saja, ada beberapa klub Inggris yang sudah mendekatiku, tapi saya punya visi untuk terus berada di level atas. Inter Milan

Bagaimana Anda bisa bergabung bersama Inter Milan? Awalnya agenku, Beppe mengajakku langsung ke Milan, ia berkata ‘ayo ke Milan sebab kami sudah berbicara dengan Inter’. Jadi saya langsung ke Milan secara mendadak. Semua proses berlangsung cepat. Saya yakin semuanya beres, dan saat mereka deal, saya masih berada di pesawat dengan selimut tebal menahan dingin. Saya begitu gembira saat itu dan sekarang saya ingin selalu bersama Inter.

Menurut Anda, siapakah Anda? Saya bukan seorang fenomenal. Untuk menjadi sesuatu yang sangat istimewa, Anda harus berprestasi stabil dari tahun ke tahun, bahkan harus selalu ada yang istimewa. Itulah yang dimiliki Messi, Cristiano Ronaldo, Maradona, Ronaldo, Kaka, dan beberapa pemain lain. Mereka sebuah fenomena, karena bisa menyihir para penonton dan membuat pertandingan menjadi berbeda. Tapi itulah yang tengah kuimpikan, meski cukup berat. Bagaimana karier Anda di Serie A? Saya cukup bermain bagus di tahun pertama di Lazio, tapi musim kedua benarbenar buruk, tahun yang lebih baik kulupakan saja. Kemudian musim lalu, di tahun ketiga, saya bermain lumayan dan mencetak beberapa gol, dan terhitung tahun yang normal. Namun karena ada beberapa masalah mendasar, saya masuk dalam

Tentang Ranieri yang pernah menjadi rival Anda saat Lazio bertemu Roma? Saya sudah tahu dia sebelumnya, karena kami bertemu saat derby ibukota. Ranieri dan saya selalu bercanda tentang rivalitas kami sebelumnya. Dia pernah menyindirku beberapa tahun lalu, dan saya memang tak pernah mencetak gol. Di sini, Ranieri langsung membebaniku untuk bisa menyumbang trofi Scudetto. Sebenarnya, Ranieri ingin semuanya, baik di Serie A maupun Liga Champions dan Coppa Italia. Apa pesan Anda untuk Internisti? Kami adalah tim besar dan akan selalu bertarung sampai benar-benar mendapatkan hasil yang menentukan. Semua elemen akan memberikan yang terbaik. Kami harap Internisti selalu memberikan dukungan positif. Benar kami memulai musim ini dengan hal buruk, tapi percayalah, pelan namun pasti, kami akan berada di papan atas dan kemudian juara.

AP PHOTO

Bagaimana dengan suasana Kota Milan? Saya bahagia di sini, saya sungguh suka semua suasana di Milan. Roma kota yang indah, tapi cukup sesak. Milan sangat kalem, saya suka.(Tribunnews/bud)


2 3 MINGGU,, 322z MINGGU

2 OKTOBER 2011

Kata Mereka

El Hero Elia PENSIUNNYA Pavel Nedved ternyata masih menyisakan permasalahan serius di sektor kiri Juventus. Mereka memang sudah punya pemain seperti Claudio Marchisio, dan Simone Pepe yang bisa beroperasi di sayap kiri. Namun tetap saja kinerja keduanya masih jauh dari apa yang pernah diperlihatkan Nedved. Kedatangan Eljero Elia memompa harapan baru. Mampukah winger kiri asal Belanda ini jadi pengganti peran Nedved di klub “Nyonya Tua”? The Dutchman berusia 24 tahun ini mengawali kariernya dengan tersandungsandung. Tak mulus seperti calon bintang lainnya. Mengawali karier di ADO Den Haag, ia kemudian pindah ke Ajax junior pada usia 15 tahun. Sayang, ia hanya bertahan dua tahun di sana, dan bergabung kembali dengan ADO Den Haag untuk melakoni debut profesionalnya dua musim kemudian. Aksi impresif Elia di Zuidepark membuat sejumlah klub lain terpincut. Adalah Twente yang kemudian merekrutnya pada 2007. Pria kelahiran Voorburg ini pun tak menyia-nyiakan kesempatan dengan selalu tampil konsisten, dan memberi-

Biofile Ô

Nama lengkap: lengkap Eljero George Rinaldo Elia Tanggal lahir lahir: 13 Februari 1987 (24 tahun) Tem pat lahir empat lahir: Voorburg, Belanda Tinggi: 1.76 m Tinggi Posisi Posisi: Winger Informasi Klub Klub sekarang sekarang: Juventus Nomor Nomor: 17 Karier Yunior 1996-2000 ADO Den Haag 2000-2002 Ajax 2002-2004 ADO Den Haag Karier Senior 2004-2007 ADO Den Haag 59 (6) 2007-2009 Twente 64 (11) 2009-2011 Hamburg SV 52 (7) 2011- Juventus 1 (0) Tim Nasional 2009 Belanda 1 (0) 2009- Belanda 24 (2

kan dampak positif untuk kubu Enschede. Aksinya yang gemilang akhirnya membuahkan anugerah sebagai pemain paling berbakat pada 2008. Sejumlah klub elite lain pun tergoda untuk merekrutnya musim 2009. Namun, yang beruntung mendapatkannya adalah Hamburg yang harus merogoh kocek 8, 9 juta euro untuk mendapatkan sang winger. Tak sia-sia, Elia sukses melakoni karier di Bundesliga, dan membuat terkesima publik di sana dengan penampilan cemerlang. “El Hero Elia” pun menjadi julukan kesayangannya. Sayang, ia terganjal cedera pada pertengahan musim yang terus berefek hingga akhir musim 2009. Toh, itu tak membuatnya lantas terpuruk. Tim Oranye memanggilnya untuk ikut berlaga di Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Kecepatan, dan ketajamannya memang sangat dibutuhkan tim Oranye. Faktanya, meski terbilang jarang tampil, ia relatif bermain cukup baik untuk mengantar timnya ke babak final. Sayangnya, justru sepulang dari Afsel, kinerja Elia melorot drastis. Tak heran, ia gagal mendapatkan tempat utama di skuad HSV asuhan Armin Veh pada 2010-11. Ia disebutsebut tak bisa beradaptasi

Sang Pembeda ELIA punya kecepatan yang fantastis, dan sangat bagus saat menggiring bola. Ia piawai dalam situasi satu lawan satu, dan biasanya bisa mengalahkan lawannya. Ia bisa jadi sang pembeda. Namun, untuk mendapatkan potensi maksimal, ia harus diberi kebebasan untuk mengembangkan permainan. (den) *)Marco Van Basten Basten, Mantan penyerang AC Milan

Faktor Penting KIT A mendapatkan Elia lewat proses KITA transaksi yang rumit. Saya pernah meminta fan untuk bersabar menunggu tim yang bisa kompetitif dan memberikan gairah baru. Tim yang lebih agresif, cepat, dan bertenaga. Saya berharap Elia bisa menjadi faktor penting untuk terciptanya Juventus baru, seperti yang kita harapkan. (den) *) Antonio Conte, Conte Pelatih Juventus

dengan taktik sang pelatih. Dan Elia berkali-kali mengutarakan keinginannya untuk segera hengkang. Keinginannya terkabul, dan ia merapat ke kubu Juventus dengan bayaran sembilan juta pound, dan kontrak selama empat tahun. Sayang, begitu mendarat di Stadion Juventus, ia justru mendapat kritikan tajam dari para Juventini. Pasalnya, dengan pongah Elia berkoar bahwa Juventus sebenarnya bukan merupakan tempat utama, dan sekadar batu pijakan untuk menuju klub impiannya yang berkiprah di Premier League. Belakangan ia mengaku, klub Inggris yang meminatinya di antaranya adalah Arsenal. The Dutchman ini memang termasuk salah satu pemain dengan tipe yang jarang ditemui di era sepak bola modern. Ia punya teknik di atas rata-rata

dengan kecepatan menggiring bola yang impresif membuatnya sulit dihalangi bek lawan. Jika konsisten bisa mempertahankan performa terbaiknya, ia bisa menjadi pemain kunci yang mengubah warna permainan Juventus jadi lebih atraktif. Elia pun punya karakter percaya diri untuk berkonfrontasi langsung dengan para bek lawan. Menembus pertahanan lawan seorang diri. Kualitas seperti demikian membuatnya jadi winger kiri sempurna jika pelatih Juventus, Antonio Conte memilih formasi 4-2-4. Ada satu satu kelemahan yang selama ini menjadi catatan buruknya. Penampilan yang inkonsisten kerap menjadi masalahnya. Faktor itu menjadi pekerjaan rumah terbesar jika ia ingin bersinar di Turin, dan masuk dalam skuad list utama kubu Belanda.(Tribunnews/den)

“Saya Sangat Benci Lucio” ELJERO Elia dikenal sebagai pemain kontroversial. Ia tak kenal takut pada lawan, juga tak segan pada kawan. Bahkan, beberapa kali pula pemain kelahiran Belanda ini berdebat dengan pelatih. Dibalik sikap temperamentalnya, Elia ternyata punya solidaritas tinggi pada rekan-rekannya. Ini terbukti misalnya ketika ia sangat marah melihat rekannya di tim Belanda, Maarten Stekelenburg yang membela AS Roma, ditendang bek Inter Milan, Maarten sampai hilang kesadaran dalam lanjutan Serie A beberapa waktu lalu. Sang kiper selanjutnya segera dilarikan ke rumah

sakit, dan harus beristirahat beberapa pekan untuk memulihkan kondisi. Menyaksikan adegan sadistis tersebut dari layar kaca, Elia langsung menumpahkan amarahnya via twitter. “Saya benci Lucio #inter Ia menendang #stekelenburg persis di wajahnya ia harusnya mendapat kartu merah:@ saya benar-benar sangat marah.” tulisnya di twitter. Amarah ‘si anak baru’ di serie A itu segera mendapat respons luar biasa di Italia. Maklum, Lucio termasuk bek senior yang dihormati di sana. Disumpahi seperti demikian, Luci balik

Impian Bermain dengan Del Piero BERMAIN satu tim dengan pemain idola mungkin hanya mimpi bagi kebanyakan pemain, tapi tidak bagi Eljero Elia. Seiring kepindahannya ke Juventus, Elia punya harapan besar untuk bertandem dengan Alessandro Del Piero, figur yang diidolakannya sejak kecil. “Waktu kecil, saya memasang poster Del Piero di kamar. Dan juga memakai bajunya. Ia pemain hebat. Dan sungguh sebuah kehormatan besar

jika bisa bermain bersamanya. Itu bakal merupakan mimpi yang jadi kenyataan,” katanya. Lebih jauh, Elia menuturkan dirinya pun merupakan penggemar berat Juventus. Ia masih ingat, saat usianya sembilan tahun ia begitu antusias menonton tim kesayangannya berlaga di final Piala Champions 1996. Ironisnya, yang menjadi lawan Juventus saat itu adalah Ajax, tim favorit dari negara kelahiran Elia,

Pindah Berkat Sneijder WESLEY Sneijder ternyata punya peran besar dalam proses kepindahan Eljero Elia ke Juventus. Usut punya usut, gelandang serang Inter Milan itulah yang mendorong Elia agar mau menerima pinangan klub berjuluk Bianconeri ini. Mantan winger Hamburg SV ini sebelumnya sempat menolak tawaran yang dilayangkan oleh klub asal Turin ini. Ketidakcocokan nominal gaji ditengarai menjadi alasan utama pemain

Belanda. “Karena saya suporter berat Juventus, saya tetap membela Juventus,” kenangnya. Partai final itu berakhir seri 1-1, dan Bianconeri akhirnya meraih trofi setelah memenangi adu penalti. Elia pun mengungkapkan, pemain lain yang diidolakannya adalah Fabrizio Ravanelli. “Ia striker dengan insting gol luar biasa. Aksinya membuat saya tergila-gila,” katanya. (Tribunnews/den)

berumur 23 tahun ini. Elia mengungkap apa yang terjadi di balik proses transfernya. Dia mengaku sempat berdiskusi dengan Sneijder, yang merupakan rekannya di timnas Belanda, mengenai prospek bermain di Italia sebelum mengambil keputusan. “Saya bicara dengan banyak orang dan mereka mengatakan hal positif tentang persepakbolaan Italia. Sneijder adalah salah satu orang yang bilang bahwa saya akan sangat menyukai suasana di sini (Italia),” ungkap Elia. “Dia sangat antusias saat membicarakan kehidupan di Italia. Sneijder juga mengatakan hal-hal bagus tentang Juventus,” katanya. (Tribunnews/den)

membalas. “Situasinya saat itu sulit dimengerti. Dan tendangannya saya adalah spontanitas, bukan kesengajaan. Saya bukan tipe main yang suka mencederai lawan. Apa yang ditulis Elia sungguh bodoh,” balas Lucio. Bek asal Brasil ini kemudian mengatakan, “Saya tak mengerti kenapa anak baru itu sampai begitu marahnya. Sedang teman-teman Stekelenburg saja responsnya biasa-biasa. Tapi itu tak penting. Yang lebih penting lagi adalah kita berharap Stekelenburg segera pulih,” kata Lucio. (Tribunnews/den)

Wawancara dengan Eljero Elia

Ibu Berharap Saya seperti Al Jarreau Cerdas, dan blak-blakkan. Demikianlah gaya bicara Eljero Elia. Seperti juga gaya bermainnya di lapangan yang mengandalkan kecepatan, ia pun punya gaya bicara yang cepat. Termasuk juga cepat, dan cermat menjawab setiap pertanyaan. Berikut petikan wawancara Eljero Elia tentang berbagai hal menyangkut dirinya dikutip dari situs Four Four Two dan sejumlah sumber lainnya beberapa waktu lalu. Tan anyya (T) (T): Bisakah Anda menyebut sejarah di balik nama Eljero? Jawab (J) (J): Keluargaku sangat mengidolakan penyanyi jazz, Al Jarreau. Awalnya yang punya ide adalah kakak perempuanku. Katanya, ia yang mengusulkan nama Eljero, sebab terdengar seperti nama Al Jarreau. Ibuku setuju, maka jadilah namaku sekarang Eljero. T: Anda sudah menjadi ayah sekarang. Menurut Anda apakah itu mengubah hidup Anda? J: Tentu saja. Sekarang saya harus mengurusi kekasihku, dan anak perempuanku. Itu hal yang sangat penting bagiku. Itu mengubah seluruh hidupku. Kamu harus berpikir cerdas tentang segalanya. Kamu harus siap menghadapi perubahan. Kamu tak bisa selamanya hanya menjalin hubungan pertemanan dengan orang yang kamu cintai. Kamu harus menjadi kepala rumah tangga suatu saat, bertanggung-jawab terhadap segala sesuatu. T: Piala Dunia mana yang paling Anda kenang? J: Piala Dunia di Amerika pada 1994. Itu kali pertama saya menonton ajang Piala Dunia, meski hanya lewat televisi. Saat itu usia saya enam tahun, dan sudah jadi penggila bola. Saya sedang liburan di Suriname ketika itu. Kita menonton bersama-sama. Dan mungkin karena Piala Dunia itu pula saya memutuskan untuk serius jadi pemain bola T: Siapa pemain idola Anda saat Anda kecil? J: Romario. T: Idola Anda seorang striker. Apa Anda ingin menjadi striker? J: Dia striker murni. Target sasaran untuk mencetak gol. Saya agak di belakangnya, jadi winger atau playmaker T: Apa Anda ingin didorong lebih maju

menjadi striker satu saat nanti J: Ya tentu saja. Tapi itu semua tergantung pelatih T: Di tim Belanda saat ini, siapa menurut Anda pemain yang paling berpengaruh? J: Sneijder sangat kuat pengaruhnya. Ia menentukan keseimbangan tim. Untuk urusan kecepatan yang jadi pemacunya adalah Robben, Kuyt, dan Nigel De Jong. Kita punya banyak pemain yang hebat. T: Di tim Inggris, siapa yang menurut Anda paling kuat? J: Gerrard, dan Defoe. Defoe, saya sangat suka gayanya. Ia menendang bola dari segala sudut, dan punya kecepatan luar biasa. Sedang Gerrard begitu bertenaga, cerdas, punya tendangan sentuhan pertama yang hebat. Tendangannya luar biasa. T:Anda mencetak gol pertama untuk timnas Belanda saat lawan Skotlandia. Bagaimana perasaan Anda ketika itu? J: Saya tentu saja sangat gembira. Itu lompatan untuk karierku dan menjadi gol

spesial T: Anda masih ingat momen saat mencetak gol perdana untuk Belanda itu? J: Ya, ketika itu atmosfernya sangat luar biasa. Dan saya pikir hampir semua penonton di dalam stadion bernyanyi ketika itu. Itu partai terbesar yang pernah aku mainkan T: Setelah mencetak gol, apakah Anda merasa saat kembali ke Belanda orangorang jadi melihat Anda berbeda ketika itu? J: Ya .Saya rasa orang-orang menjadi lebih respek T: Respek, apakah itu penting bagi Anda sebagai pesepak bola? J: Bagi saya, jujur saja, itu tak terlalu penting. Sebab, saya sendiri respek pada setiap orang. Tak peduli apakah ia pesepak bola atau bukan. Tak peduli juga apakah ia bermain di liga utama, atau di divisi dua. Saya percaya, jika saya memberi respek pada orang lain, mereka akan respek juga ribunne ws/den) pada saya. (T (Tribunne ribunnews/den)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.