Harga Eceran
Rp 2.000 Langganan: Rp 55.000/bulan (Luar Samarinda dan Balikpapan ditambah Ongkos Kirim)
Minggu 1 Februari 2009 No.258/Tahun 5
INDEPENDEN & KREDIBEL
24 Halaman
Berlangganan Hub: 0542-7020151, 0541-202416
Enam Orang Tewas Terkubur ● Ratusan Warga Karanganyar Mengungsi KARANGANYAR, TRIBUN Bencana tanah longsor kembali terjadi di wilayah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Hujan deras yang berlangsung selama dua hari membuat tanah di Dukuh Sambirejo Desa Nglegok, Kecamatan Margoyoso merekah dan longsor. Enam orang menjadi korban tewas pada bencana yang terjadi Jumat (30/1) malam kemarin. Selain korban meninggal, dua rumah rusak berat dan 13 lainnya rusak ringan hingga sedang. Pada Desember 2007 lalu, di wilayah Karanganyar tepatnya di Kecamatan Tawangmangu juga terjadi longsor mengakibatkan 34 orang tewas. Pada bencana longsor kemarin, semua korban berhasil ditemukan oleh tim SAR yang terdiri atas Polri, UNS Sebelas Maret, Kostrad, dan dibantu masyarakat setempat. Korban Tumi, 50, ditemukan terakhir pukul 11.00 WIB. Sebelumnya, Fitri, 2, dan Sutinem, 40, penduduk Dusun Sabrang ditemukan Sabtu pukul 08.10 WIB, kemudian Ariotomo, 60, anaknya Sadinem, 40, dan M Ilham, 2, penduduk Dusun Telukan ditemukan Jumat (30) malam. Tumi adalah istri dari Ariotomo yang juga meninggal dunia dalam musibah tersebut. Mereka berada dalam satu rumah, sedangkan Fitri dan Satinem juga berada dalam satu rumah ketika musibah itu terjadi Jumat malam sekitar pukul 19.15 WIB. Satu korban yang hidup yaitu Tomi, 7, anak dari Sadinem kini menjalani operasi di Rumah Sakit Kustati Solo karena mengalami patah tulang tangan. Selain menewaskan enam
orang dan satu orang luka-luka tersebut, tanah longsor yang terjadi di daerah tersebut juga mengakibatkan delapan rumah penduduk mengalami rusak berat. Wiro Sutar, salah seorang penduduk setempat yang rumahnya rusak mengatakan, dirinya beserta enam anggota keluarganya berhasil menyelamatkan diri dari bencana tersebut. “Begitu terdengar suara gemuruh yang ada di atas bukit, saya langsung mengajak anggota keluarganya keluar dari rumah. Begitu keluar dari rumah, tiba-tiba tanah itu menimpa rumahnya,” katanya. Hal yang sama juga dilaku-
kan oleh Harso Sirin yang berhasil menyelamatkan diri bersama anggota keluarganya akibat bencana tanah longsor tersebut. Mereka menjelaskan, sebelum tanah longsor itu menimpa rumahnya, terdengar suara gemuruh di bukit yang ada di atas rumah penduduk setempat. Mengungsi Sekitar 600 jiwa penduduk Desa Nglegok Kecamatan Margoyoso Kabupaten Karanganyar, Jateng, Sabtu, diungsikan ke tempat-tempat yang lebih aman. Kepala Kantor Informasi dan Komunikasi (KIK) Kabu● Bersambung Hal 7
Kisah Tragis Wagiman-Wagimen
Usai Menolong Istri dan Anak jadi Korban CERITA Wagiman adalah cerita tragis. Pria berusia 48 tahun ini tidak menyangka akan menjadi korban tanah longsor. Anak dan istrinya tewas terkubur. Padahal sebelumnya dia ikut mengevakuasi tetangga dusunnya yang terkena tanah longsor. BERSAMA warga lainnya, Wagiman berangkat untuk bergotong royong menolong korban longsor di dusun Tlukan. Lokasi itu masih satu desa dengan Wagiman, yang tinggal di dusun Sabrang, Desa Nglegok, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng).
Longsor di Tlukan terjadi pukul 20.00 WIB, Jumat (30/ 1). Atas izin istrinya, Waginem,43, yang ketika itu sedang menjahit, Wagiman meninggalkan rumah. Hujan disertai angin kencang masih saja mengguyur sedari siang. “Kira-kira pukul 23.00 WIB, Wagiman pulang. Istrinya masih menjahit. Mungkin karena melihat Wagiman kecapaian dan lapar, Waginem berniat membuatkan mie. Ia menyuruh Wagiman membeli mie instan di warung,” kata Kasi Kaur Desa Nglegok, Jumadi. ● Bersambung Hal 7
Serena Raih Dua Gelar
AP
Serena Williams HASIL AUSTRALIA TERBUKA Tunggal putra Semifinal: Rafael Nadal (Spanyol) vs Fernando Verdasco (Spanyol): 6-7 (4/7), 6-4, 7-6 (7/2), 6-7 (1/7), 6-4 Ganda putri Final: Serena Williams/Venus Williams (AS) vs Daniela Hantuchova (Slowakia)/Ai Sugiyama (Jepang): 6-3, 6-3 Ganda campuran Semifinal: Sania Mirza/Mahesh Bhupathi (India) vs Iveta Benesova/Lukas Dlouhy (Ceko): 6-4, 6-1
MELBOURNE, TRIBUN - Penampilan petenis AS Serena Williams di turnamen Australia Terbuka benar-benar gemilang. Dua gelar berhasil diraih Serena di turnamen tenis bergengsi ini. Setelah sebelumnya berpasangan dengan kakaknya, Venus merebut gelar nomor ganda putri, Sabtu (31/1) nomor tunggal putri, Serena menaklukkan Dinara Safina dari Rusia 6-0 6-3. Selain berhak menjuarai turnamen Australia Terbuka, Serena Williams sekaligus menjadi pemain nomor satu dunia. William hanya memerlukan waktu 59 menit untuk memenangi pertandingan final tunggal putri itu. Gelar juara yang diraihnya di Melbourne Park itu merupakan yang keempat kalinya setelah tahun 2003, 2005 dan 2007, serta gelar grand slam yang ke-10. Safina pada set pertama hanya mampu merebut delapan poin. Ia mematahkan servis Serena pada awal babak kedua dan dua kali membuat angka dari servisnya, namun tetap tidak mampu menahan laju lawannya.
Mengenal Transportasi Kereta Api di Jerman
Nyaman dan tak Terasa Bergoyang
FR-ONLINE.DE
Salah satu kereta api di Jerman yang cukup diminati masyarakat.
Citizen
NAMANYA Nafiria Haschenz. Ia berasal dari Indonesia. Kini wanita itu sudah hampir 14 tahun hidup di Berlin, Jerman. Ia bekerja sebagai karyawan di airport. Bagaimana pengalamannya menumpang kereta api super cepat di Jerman? Berikut laporan Nafiria Haschenz, penulis Citizen Journalism Tribun Kaltim dari Berlin.
Journalism
SEKARANG berita yang lagi hangat di Jerman adalah menyangkut aksi mogok kerja yang dilakukan pegawai Deutsche Bahn. Nafiria Haschenz Mereka menuntut kenaikan gaji sebesar sebesar 15 persen. Deutsche Bahn adalah perusahaan angkutan dan kereta terbesar di Eropa. Sebelumnya, pemerintah menginginkan sebagian perusahaan tersebut diswastakan paling lambat tahun 2009. Perusahaan itu melayani lebih dari lima juta penumpang setiap hari dengan menggunakan 28.000 rangkaian kereta api. Jaringan rel kereta api di Jerman panjangnya mencapai 34 ribu kilometer. Setiap hari — terutama pada malam hari— jalur itu dilewati sekitar 4.800 kereta barang. Tahun 2007 lalu, pada hari pertama pemogokan, sekitar ● Bersambung Hal 7
● Bersambung Hal 7
Polisi Periksa Sembilan Saksi Tahun Depan Lomba Perahu Naga ● Gaji Karyawan PT FBS Ditransfer lewat Bank TENGGARONG, TRIBUN - Jajaran Kepolisian Resor Kutai Kartanegara masih terus melakukan penyelidikan kasus perampokan uang gaji karyawan PT Fajar Bumi Sakti (FBS) senilai Rp 1,3 miliar, Jumat (30/1) lalu. Akibat aksi perampokan itu, perusahaan tambang batu bara yang beroperasi di Desa Loa Duri, Tenggarong Seberang, Kukar terpaksa menunda pembayaran gaji sekitar 1.400 karyawan. “Kami masih menyelidiki kasus perampokan ini berdasarkan buktibukti dan informasi yang kami dapatkan dari saksi-saksi,” kata Kapolres Kukar AKBP Dono Indarto, Sabtu (31/1). Tim penyelidik telah memeriksa saksi-saksi yang sebagian besar ● Bersambung Hal 7
TRIBUN KALTIM/REONALDUS
Brankas berisi uang Rp 1,3 miliar dibongkar perampok.
BALIKPAPAN, TRIBUN- Lomba dayung perahu tradisional garapan Lanal Balikpapan yang diikuti 37 tim berlangsung semarak. Meski hujan deras mengguyur dari pagi hingga siang, rangkaian acara tetap dilaksanakan. Lomba terbagi dalam 11 etape, masing-masing diikuti tiga sampai empat tim. Dari masingmasing pertandingan diambil dua tim terbaik yang berhak maju ke babak selanjutnya. Acara berlangsung mulai pukul 11.20 hingga 16.20 Wita. Minggu (1/2) ini lomba memasuki babak semi final dan dilanjutkan final yang dimulai pukul 08.00. Bendera start pertama lomba dayung perahu tradisional dikibarkan oleh Walikota H Im-
TRIBUN KALTIM/M WIKAN H
Lomba perahu tradisional berlangsung di pantai BTC, Sabtu (31/1).
daad Hamid. Mengenakan kaos seragam panitia dibalut jaket krem, Imdaad datang di tengah ● Bersambung Hal 7
AGENDA HARI INI Babak semi final dan final pukul 08.00 Wita
Jepang Bantu Asia 17 Miliar Dolar DAVOS, TRIBUN - Perdana Menteri Jepang, Taro Aso mengatakan, Jepang bertekad memberikan dana tambahan 17 miliar dolar AS untuk dana pembangunan bagi negara-negara Asia, sebagai upaya merangsang perekonomian. Dana tersebut akan dibelanjakan dalam masa tiga tahun untuk proyek infrastruktur dan menggalakkan perdagangan. “Jepang siap memberikan ODA (bantuan pembangunan luar negeri) tidak kurang dari 1,5 triliun yen atau sekitar 17 miliar dolar AS,” kata Aso di Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss, Sabtu (31/1). ● Bersambung Hal 7