Ada sebuah kebenaran yang lebih besar dari kehilangan dan kepedihan dalam hidup. Dan itu bisa ditemukan di dalam kehidupan, kematian, dan kebangkitan dari Yesus Kristus. Dalam Six Hours One Friday, Max Lucado menggali lebih dalam tentang makna dari 6 jam terakhir Yesus di salib. Melalui kematian-Nya, hidup Anda mempunyai tujuan dan makna. Anda telah diampuni dan dikasihi oleh Sang Juru Selamat yang mati untuk Anda. Dan kuburan yang kosong itu menyatakan bahwa kematian tidak selalu harus jadi kata-kata terakhir. "Kedamaian di mana harus ada kepedihan. Keyakinan di tengah-tengah krisis. Pengharapan menantang keputusasaan. Apakah kematian adalah kata-kata terakhir? Saya dapat melihat kedipan Yesus saat Ia memberikan jawaban. Tidak dalam hidupmu."