Berita Cianjur - Hati-hati, Limbah Medis di RSUD Masih Numpuk

Page 1

ECERAN RP 3.000,LANGGANAN RP 60.000,- /BULAN

Info Iklan

08170024444

Memberi Nilai Lebih twitter @berita_cianjur

RABU, 17 JANUARI 2018

Berlangganan & Pengaduan

Klik! beritacianjur.com

EDISI 574 THN IV facebook beritacianjurcom

083113380560

email newsredaksibc@gmail.com

Wabup: Kesalahannya Ada di Pihak Ketiga SPRI: Jangan Hanya Salahkan Pihak Lain, RSUD Juga Lalai, Harus Diusut Tuntas!

Hati-hati, Limbah Medis di RSUD Masih Numpuk Irda Didesak Tindak Tegas!

Baca Halaman BC9

Wabup: Laporan Pungli Rekrutmen di RSUD Cianjur Sudah Banyak INSPEKTORAT Daerah (Irda) Kabupaten Cianjur diminta fokus dan serius dalam melakukan pemeriksaan terhadap pegawai dan pejabat di lingkungan RSUD Sayang, Cianjur yang diduga terlibat melakukan pungutan liar (Pungli, red) dalam proses rekrutmen pegawai di rumah sakit plat merah itu.

MESKI berbahaya bahkan mengancam kelangsungan hidup manusia dan makhluk hidup lainnya, namun persoalan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3) di RSUD Sayang Cianjur, yang dibiarkan menumpuk di ruangan terbuka, belum juga teratasi.

M

enanggapi persoalan tersebut, Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman menjelaskan, kondisi tersebut terjadi karena kesalahan pihak ketiga yang memiliki kontrak dengan RSUD Sayang Cianjur, sebagai pihak pengangkut limbah medis B3.

KARIKATUR: NANDANG S/BC

KE HALAMAN BC7 KE HALAMAN BC7

MASALAH BESAR: LIMBAH MEDIS B3 HARUS DISIMPAN DI TEMPAT

Jadwal Salat Wilayah Cianjur & Sekitarnya

BERSUHU 0 DERAJAT CELCIUS Limbah medis bahan berbahaya dan beracun (B3) seharusnya disimpan di tempat penyimpanan

karena berfungsi mengatur suhu ruangan tempat penyimpanan limbah media B3.

TENTANG PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN

SUBUH 04:25 04:26

ZUHUR

ASAR

MAGRIB

12:04 12:05

15:28 15:28

18:19 18:19

ISYA

LINGKUNGAN HIDUP:

Setiap orang yang dengan sengaja melakukan tindakan perbuatan yang mengakibatkan dilampauinya baku mutu udara ambien, baku mutu air, baku mutu air laut,

Setiap orang yang tindakannya, usahanya, dan/atau

atau kriteria baku kerusakan lingkungan hidup, dipidana

kegiatannya menggunakan B3, menghasilkan dan/atau

dengan pidana penjara paling singkat 3 tahun dan paling

RSUD TIDAK MEMILIKI MESIN PENDINGIN

kegiatannya menggunakan B3, menghasilkan dan/

lama 10 tahun dan denda paling sedikit Rp 3 miliar dan

Kepala Instalasi K3, Sodikin menyebutkan, RSUD

atau mengelola limbah B3, dan/atau menimbulkan

paling banyak Rp10 miliar.

Sayang Cianjur tidak memiliki mesin pendingin. Ini

ancaman serius terhadap lingkungan hidup

bahaya, karena mesin tersebut seharusnya ada

bertanggung jawab mutlak atas kerugian yang terjadi

B3 di RSUD disimpan di ruangan terbuka.

17-18 Januari 2018

KETENTUAN PIDANA:

UNDANG-UNDANG RI NO 32 TAHUN 2009

khusus bersuhu di bawah 0 derajat celcius. Namun faktanya, sudah berminggu-minggu, limbah medis

tanpa perlu pembuktian unsur kesalahan.

Sekarang lagi ramai soal limbah B3 ini, tapi kita jangan lupa ada dugaan pungli pada rekrutmen pegawai di RSUD, terus ada juga soal banyaknya pasien BPJS Kesehatan yang disuruh beli obat pakai uang sendiri. Masalahnya banyak, jadi RSUD Sayang Cianjur harus dievaluasi dan ditindak tegas� Rudi Agan Serikat Perjuangan Rakyat Indonesia (SPRI) Cianjur

19:33 19:33

Ingin menambah modal usaha atau Ingin mengembangkan usaha? bjb Kredit Mikro Utama untuk solusi kebutuhan Anda!

Kang BeCe

Tim Asuhan Djanur Saingi Persib di Puncak

Poin Perdana Maung di Partai Perang Para Mantan, Ini Catatan Gomez

P Jadwal Berikutnya di Grup Neraka: 21 Januari 2018: PSMS Medan vs Persib Bandung (pukul 19.30 Wib) KARIKATUR: NANDANG S/BC

erang para mantan mewarnai duel antara Persib kontra Sriwijaya FC. Maung Bandung berhasil membuka Piala Presiden 2018 dengan kemenangan. KE HALAMAN BC7

SUSUNAN PEMAIN: Persib (4-4-1-1):

Sriwijaya FC (4-3-3):

M. Natshir; Supardi (C), Bojan Malisic, Ahmad Jufriyanto, Tony Sucipto; Billy Keraf (Indra Mustaffa), Michael Essien (Hariono), Eka Ramdani (Dedi Kusnandar), Puja Abdillah (Airlangga Sucipto); Oh In Kyun; Ezechiel N’Douassel. Pelatih: Roberto Carlos Mario Gomez

Teja Paku Alam; Marco Meraudje (Alin Tuasalamony), Mahamadou Ndiaye, Bio Paulin, Novan Setya; Yu Hyun-koo (Zuliandi), Syahrian Abimanyu (Yogi Rahadian), Adam Alis; Nur Iskandar (Patrich Wanggai), Makan Konate, Alberto Goncalves. Pelatih: Rahmad Darmawan


HALAMAN

BC2

OpiniWarga RABU, 17 JANUARI 2018

Dunia tanpa Sekat MARK Zuckerberg belum lahir ketika di Indonesia empat puluh tahun lalu seorang visioner sudah meramalkan bakal lahir teknologi informasi yang bakal merepotkan umat manusia sedunia. Oleh: Ilham Bintang Sekretaris Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat

D

unia internet dan turunanturunannya m e m a n g membuat umat manusia menemukan sesuatu yang menakjubkan, namun secara bersamaan manusia juga kehilangan yang lain. Kita menemukan kemudahan terhubung satu sama lain, tetapi pada saat sama kita kehilangan perasaan tenteram menghadapi sistem nilai yang berjumpalitan serta ancaman punahnya kearifan lokal lantaran tehnologi itu. Semakin berkurang ketergantungan anakanak kita, anak-anak didik pada orang tua dan guru justru di usia yang secara teoritis masih harus dibimbing, diajari sopan santun, ewuh pakewuh dan lain sebagainya. Dunia sudah di dalam genggaman tangan anakanak kita. Mereka punya Paman Google dan Bibi Wikipedia dan turunanturunannya yang baik hati yang senantiasa membimbingnya. Mustahil kita mengelakkan semua itu di ‘zaman now’. Soemarmo Seorang visioner itu bernama Soemarmo, Ketua Badan Sensor Film di akhir tahun 1970 an. Masih amat lekat

dalam ingatan di tahun 1977, Ketua BSF mengundang wartawan ilm peserta Karya Latihan Wartawan PWI bertandang ke kantornya. Melihat secara selayang pandang kerja anggota BSF. Salah satu acara penting : menonton potongan ilm hasil kerja sensor ilm. Satu setengah jam kami disuguhi ratusan potongan ilm. Masya Allah! Begitu reaksi sebagian wartawan ketika di layar bertabur bintang-bintang ilm idola masyarakat sedang bergumul di atas ranjang dan di mana saja. Tenang, kata Pak Marmo. Itu potongan, bukan bagian yang lolos. Pak Marmo menangkap gelagat banyak teman gelisah mengira adegan itu untuk dipertontonkan ke publik. Begitu pun, mayoritas teman- teman wartawan tetap mengappeal BSF agar lebih tajam lagi guntingnya. Apalagi di masa itu ilm Indonesia yang jumlah produksinya tembus seratus judul pertahun didominasi ilm jenis seksploatasi. Kemarahan masyarakat terhadap ilm Indonesia maupun asing sudah sampai ubun-ubun. Kebetulan ada pula peristiwa pemerkosaan yang dilakukan seorang pelajar. Kejahatan seksual itu katanya dilakukan sehabis

menonton ilm Indonesia “ Akibat Pergaulan Bebas”. BSF memang selalu menghadapi dilema Selalu menjadi sasaran kritik banyak pihak. Dari pers, masyarakat dan sineas. Dari pihak terakhir BSF dianggap terlalu garang sehingga dapat tuduhan serius memasung kreativitas. “Tenang, “ kata Marmo yang memang berpembawaan tenang. Tubuhnya yang ringkih, membuat teman-teman mudah luluh. Ia menguraikan proses panjang yang harus dilalui sebuah ilm sebelum ditonton. “ Dari pengajuan izin, lulus sensor, kemudian dipertontonkan di bioskop. “ Tidak ada yang menyimpang,” ujarnya. “Pasti gunting kami tajam. Kami melaksanakan amanat peraturan perundang-undangan. Tidak mungkin main-main,” katanya. Sebaliknya, dia mengingatkan wartawan tidak menggantungkan harapan terlalu besar kepada BSF. Ini yang menarik. Pak Marmo secara serius meminta wartawan mulai menyiapkan mental masyarakat agar kuat menangkal dan membentengi dirinya dari semua hal buruk yang akan dihadapinya nanti. Akan datang sebuah zaman, gambar dan suara akan masuk ke rumah kita tanpa kulonuwun. Tidak pakai permisi masuk ke gubuk-gubuk warga yang berada di kaki gunung. Tidak ada satu pun instansi yang bisa membendung. Dia akan masuk melalui satelit (dia pakai istilah tersebut waktu itu). Bukan cuma gambar dan suara tak senonoh yang masuk. Tetapi juga

membawa ideologi yang bisa menciptakan terjadinya perang antarmanusia. Sampai di sini kami semua terenyak. Tidak bisa membayangkan benda apa itu yang akan mengubah peradaban. Masuk rumah tidak pakai salam. Semua orang punya dinding Pak Marmo sudah tiada ketika Mark Zuckerberg menemukan gagasan membuat Facebook di kamar asramanya saat bersekolah di Harvard University. Mahasiswa kelahiran 14 Mei 1984 itu tinggal berempat di dalam satu kamar. Tahun pertama, menurut tradisi Harvard, mahasiswa harus boarding di asrama. Tersedia empat dinding kamar untuk dipergunakan tiap mahasiswa memamerkan karya atau temuannya. Di situlah lahir ide Mark untuk menciptakan dinding yang bisa dimiliki sendiri setiap orang, dan saling terhubung satu sama lain. Mark kemudian melahirkan Facebook, laman sosial media raksasa, terbesar di dunia saat ini. Laman itulah yang mengantarnya menjadi salah seorang yang dalam usia 34 tahun terkaya di dunia. Baru belakangan Mark mulai risau. Masalah yang muncul setelah manusia saling terhubung ternyata malah lebih kompleks. Lihat saja bagaimana mudahnya seseorang membuat opini untuk mendiskreditkan satu pihak di media sosial. Sama mudahnya dengan penyebarannya yang berantai melalui berbagai aplikasi smartphone.

Yang menyedihkan, media mainstream sering ikut menari di gendang itu. Sebagian ikut pula menyebarluaskan tanpa verifikasi. Kalau pun dilakukan verifikasi, tapi konfirmasi yang dilakukan seadanya. Tidak sampai meletakkan duduk perkara secara seutuhnya. Verifikasi hanya terkesan untuk melindungi diri supaya tidak ikut disalahkan sebagai penyebar hoaks. Belakangan, lebih menyesakkan dada, prakteknya terbalik. Sebagian media mainstream yang justru membuat dan meniru semangat pekerja di media sosial. Yang penting menyebarkan berita dengan cepat supaya banyak dapat hits atau like. Padahal, jelas praktik itu melanggar kode etik karena lebih mendahulukan kecepatan daripada ketepatan. Juga berpotensi memporakporandakan sistem nilai dalam masyarakat. Padahal, itu bagian amanah pers yang harus dijaga. Menjaga masyarakat tidak terbelah tidak berperang. Tapi apa daya publik pun kini terbiasa menyaksikan media mainstream meralat sendiri beritanya. Media mainstream lupa berulangkali meralat berita sendiri, bisa berakibat menjatuhkan kredibilitas media. Belum lagi kita menghitung kerusakan yang timbul akibat berita pertama, berita yang salah tadi. Bisa dipahami jika sebagian masyarakat yang apatis, memilih melapor ke pihak berwajib. Daripada mengikuti mekanisme hak jawab, atau mengadu ke Dewan Pers, seperti yang dianjurkan petinggi

dunia pers sebagai jalan keluar bagi korban suatu pemberitaan. Tahun 2018 Mark Zuckerberg akhirnya menemukan solusi kongkrit atas citra negatif Facebook belakangan ini. Ia menjanjikan perubahan besar di tahun 2018 pada fitur News Feed. Zuck ingin tampilan News Feed para pengguna lebih bermakna dan menyenangkan. Ia tak mau media sosialnya selalu dianggap sebagai tempat menyesatkan dan memberi dampak negatif. “Kami merasa bertanggung jawab untuk memastikan layanan kami tidak hanya menyenangkan untuk digunakan, tapi juga bagus untuk kebaikan orangorang,” tulis Zuck. Dulu, tanpa media sosial, kehidupan offline mempunyai seleksi alam bagaimana sebuah informasi dan penyebaran informasi menemukan jalan pemilik dan peredarannya masing-masing. Contohnya: seorang berprofesi guru pasti secara alamiah cenderung akan berkumpul dengan orang yg mempunyai pengalaman dan sejarah yang mirip dengannya. Sehingga, hidupnya terlindungi, ia tidak diberatkan oleh adu argumen dengan pihak lain yang tidak berada di halaman kehidupan yang sama. Namun, kini setelah disrupsi internet kemudian sosial media, kita bisa melihat bagaimana seorang yang mempunyai kekuasaan dan penentu kebijakan, bisa salah mengambil sampel pendapat komunitasnya. Contoh: pati kepolisian yang mengamati perbin-

cangan digital antara komunitas Y. Sebelum zaman internet dan sosial media, komunitas tersebut tidak mungkin didengarkan pendapatnya, karena tidak memiliki kompetensi yang diperlukan. Akibatnya pati tersebut menganggap ide dalam digital konversasi tersebut adalah ide universal dalam komunitasnya. Seorang teman bertanya bagaimana mengatasi banjir informasi ini supaya tidak merusak tatanan kehidupan manusia. Tidak ada yang yang punya resep yang jitu. Yang pasti perkembangan tehnologi tidak mungkin dicegah. Itu sama dengan perjuangan Sysiphus mengusung batu ke gunung. Tapi tunggu. Sebenarnya, 14 abad lalu Alquran pun sudah memprediksi manusia bakal menghadapi kesukaran dalam mengelola informasi. Maka dalam Surat Al Hujjurat ayat 6 kita diminta tabayyun. Saya kutipkan surat Al Hujjarat : “ Kalau datang kepadamu seorang fasik menyampaikan suatu informasi maka wajib bagi kamu memeriksa kebenaran informasi tersebut sebelum menimbulkan kerusakan.” Dengan perangkat Tabayyun paling tidak kita bisa membendung sebagian dampak buruk dari gelombang informasi yang datang bergemuruh. Yang membuat dunia tanpa sekat. Tapi syukurlah Mark Zuckerberg cepat menyadari itu. Adakah kita, yang di zaman dulu dipuja-puja bangsa, segera menyadari puka kesalahan ini ? Waalahualam Bissawab. (*)

Memata-matai Buya Hamka (bag 1) SELASA dan Kamis. Saban dua hari ini Buya Hamka menyampaikan perkuliahan di IAIN Syarif Hidayatullah, Ciputat (kini masuk Provinsi Banten). Jadwal ini masih dijalani hingga Oktober 1963. Namun, pada bulan itu pulalah perkuliahan yang diberikannya di kelas berujung pemenjaraan dirinya.

pada mahasiswanya, masa itu Nahdlatul Ulama secara kelembagaan memang berada pada posisi yang dekat dengan kekuasaan. Sebagai organisasi massa yang juga sekaligus partai politik, NU berada pada gerbong pendukung gagasan NASAKOM Oleh: Yusuf Maulana Presiden Sukarno. Meski Kurator buku lawas Perpustakaan Samben, Yogyakarta; penulis buku Muhammadiyah juga men“Mufakat Firasat”, dan “Nuun, Berjibaku Mencandu Buku”. dapat tempat di hati Sukarno (sehingga Panglima Besar ada hari dan tang- dari 10 mahasiswa. Revolusi ini didapuk sebagai gal yang tidak di“Saya ini malang sekali, Pengayom Agung Muhamingatnya persis sebab tidak mau masuk NU. madiyah), ada syubhat yang kala bulan itu, Kalau saya mau masuk NU, patut diingat, yakni mayHamka bercer- tentu saya sudah mendapat oritas anggota persyarikatan amah di hadapan tak lebih gelar profesor,” buka Hamka tempat Hamka berkiprah dalam menga- ini dikenal sebagai pemilih wali perkulia- loyal Masyumi. Ini problem hannya. Bagi tersendiri yang tidak sertayang paham merta dihapus dari benak sosok Hamka, Sukarno dan para pendukung kalimatnya ini NASAKOM. IKLAN KOLOM DISPLAY / BANNER / X BANNER tentu saja muMasyumi yang dibubardah dipahami kan Sukarno pada 17 Agustus - Halaman 1 Atas : Rp 55.000/mmk sebatas canda 1960, bagaimanapun juga, - Halaman 1 Bawah : Rp 50.000/mmk penyegar sua- masih dianggap jadi ancaman - Halaman Back Cover : Rp 42.500/mmk sana di kelas. laten, terlebih anggota dan - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk Jadi, jauh dari simpatisannya bertebaran - Halaman Black White : Rp 32.500/mmk tendensi satir di pelbagai tempat stratIKLAN ADVERTORIAL politik apalagi egis seperti Muhammadiyah. - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk sindiran ber- Kondisi berbeda dengan NU, muatan hasad. yang jauh-jauh hari membuat - Halaman Black White : Rp 30.000/mmk T e r l e p a s ijtihad politik untuk merapat IKLAN LAYANAN MASYARAKAT/ SOSIAL/ DUKACITA (OBITUARI) dari soal kela- dan mendukung Sukarno. - Halaman Full Colour Rp.25.000/mmk kar khas dosen Konsekuensi sebagai pen-

P

Harga Iklan Resmi

Harian Umum Berita Cianjur

- Halaman Black White

Rp 20.000/mmk

dukung penguasa adalah kans diperolehnya keuntungan, yang bisa jadi di antaranya cepatnya pemberian gelar profesor sebagaimana disebutkan Hamka. Masih di ruang perkuliahan, Hamka menyelipkan nasihat kepada para mahasiswa itu selaku generasi muda Islam. Nasihatnya bukan sebentuk kelakar, melainkan pesan penting dari generasi lama bagi para juniornya. “Langkah-langkah yang ditempuh oleh angkatan terdahulu sudah gagal. Abdul Kahar Muzakkar dan Daud Beureueh, DI dan TII, semuanya telah gagal,” ujar Hamka. “Oleh sebab itu,” lanjut Hamka menerangkan, “hendaklah kamu mahasiswa menempuh jalan dan cara yang baru, supaya jangan gagal sebagaimana mereka pula.” Hamka memuji langkah yang diambil HMI di bawah kepemimpinan Sulastomo untuk mendukung programprogram pemerintah. Demikian pula, tak lupa organisasinya di bawah ketua umum K.H. Ahmad Badawi disebut-sebut Hamka sebagai teladan karena konsisten

menjalankan hasil putusan Muktamar ke-35 pada 1962 tentang Kepribadian Muhammadiyah. Butir Kepribadian bagi sifat amal usaha Muhammadiyah di antaranya adalah “Bekerja sama dengan segala golongan serta membantu Pemerintah dalam membangun Negara untuk mencapai Masyarakat yang Adil dan Makmur, yang diridhai Allah.” Maksud ucapan Hamka sebenarnya cukup jelas. “Dekati dan bekerja samalah dengan pemerintah, dan jangan menentang pemerintah,” jelasnya bercerita secara tertulis kepada anak-anaknya, yang kelak dibukukan dalam Pribadi dan Martabat Buya Prof. Dr. Hamka (1981). Hamka mengaku, dua pentolan HMI—yakni Sulastomo dan Mar’ie Muhammad—dinasihatinya pesan serupa. Persis, tanpa membubuhkan misi jahat apa pun. Sama halnya ketika Hamka memberikan pesan yang sama dalam pengajian di hadapan jamaah Masjid Al Azhar Jakarta. Usai Hamka memberikan perkuliahan, salah seorang mahasiswa di kelasnya buru-buru keluar. Mahasiswa

bergegas pulang jamak saja; bukan hal yang patut dicurigai. Wajar bila Hamka tak begitu terkesan atau merasa perlu untuk berprasangka. Bahkan tatkala seorang mahasiswa yang masih berada di kelas membisiki Hamka untuk berwaspada, ia bergeming. Oknum yang pulang pertama tadi, kata si mahasiswa, adalah anggota sebuah organisasi kemahasiswaan Islam yang “induknya” pendukung NASAKOM. Hamka tampaknya tidak menyangka lebih jauh mahasiswa yang juga oknum aktivis kelompok “sebelah” sengaja hadir bukan sematamata mendengarkan paparan keilmuannya. Kelak setelah ditahan pada 27 Januari 1964 kemudian pada hari-hari berikutnya diinterogasi, ia mampu mengaitkan benang merah pertanyaan aparat kepolisian dengan keberadaan sang oknum mahasiswa mata-mata. Ketika di ruang interogasi, Hamka ditanya beberapa kali, “Apa kuliah yang diberikannya sewaktu di IAIN Ciputat?” Jawaban Hamka atas pertanyaan ini bagi aparat penyelidik memang begitu amat sangat penting. (Bersambung)

IKLAN SPREAD CENTER - Halaman Full Colour

:

Rp 35.000/mmk

- Halaman Black White

:

Rp 35.000/mmk

IKLAN SUPER SPREAD CENTER - Halaman Full Colour

:

Rp 33.000/mmk

- Halaman Black White

:

Rp 29.000/mmk

Info kerjasama/diskon: 081563424444 PT. Jembatan Mediatama Cianjur (Media Cetak,Online & Event Planner)

Komisaris Utama: H Ishaq Robin. | Direktur Utama Anton Ramadhan. | Pemred: Gia Gusniar. | Dewan Redaksi: Anton Ramadhan, Fonda Lapod, Gia Gusniar, Nuki Nugraha, | Redaktur: Mustofa, | Asisten Redaktur: Angga Purwanda. | Reporter: Apip Samlawi. Memberi Nilai Lebih BERITA MEDIA GROUP |Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudistira, Ziad Zed Zubaidi. | Grais: Nandang S | Manager HRD & Keuangan: T Jayanti Pardosi. | Manager Iklan & Markom: H Ahmad Rizky Alfaraby | Manager Sirkulasi & Umum: Tavip Supriatna | Kabiro Ciranjang: Nuki Nugraha | Divisi Iklan: H. Heryanto. | Divisi Sirkulasi: Solihin, Dede Suherlan. | Divisi Keuangan: Ebes. Emma Maryani. | Divisi Umum: Harun Kurniawan, Eded Kurniawan. ALAMAT KANTOR REDAKSI/SIRKULASI/IKLAN: Jl. Gatot Mangkupraja no. 15 ds. Nagrak Kec. Cianjur. No Tlp: 0263-2283130. | Email: newsredaksibc@gmail.com

SELURUH WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU MENGENAKAN TANDA PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT TUGAS SERTA TIDAK DIPERKENANKAN UNTUK MEMINTA ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER


HALAMAN

BC3

Jabar

+ Nasional RABU, 17 JANUARI 2018

Pemerintah Terbitkan 1,2 juta Sertifikat Tanah di Jabar

Nasional

Keluar Negeri Tanpa Ijin, Bupati Talaud di Non Aktifkan BUPATI Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Sri Wahyumi Maria Manalip diberhentikan sementara dari jabatannya oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo. Penyebabnya, bupati ini dua kali pergi ke Amerika Serikat tanpa izin. Wakil Bupati Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara (Sulut) Petrus Tuange ditunjuk sebagai Plt bupati. Tjahjo Kumolo menekankan kepada Kepala Daerah yang ingin izin bertugas seharusnya memberikan surat izin kepada Sekretaris Daerah. Dia mengatakan pihaknya sudah memberhentikan sementara Bupati Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Sri Wahyumi Maria Manalip lantaran pergi ke Amerika Serikat. “Semua kepala daerah harusnya tahu aturan. Bahwa menyangkut izin. Menyangkut izin kok. Yang lain izin kok. Minimal telepon dulu. Kalau dia sakit mendadak urus suratnya. Atau Sekdanya yang ngurus,” kata Tjahjo. Dia juga sudah meminta klariikasi kepada pihak Otonomi daerah (Otda) terkait kasus Sri. Sri pun mengakui pergi ke luar negeri. “Dia (Sri) sudah klariikasi oleh Otda. Dan mengakui kok,” lanjut Tjahjo. Ditemui terpisah, Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Soni Sumarsono menjelaskan, Sri diberhentikan lantaran melanggar pasal 77 UU No 23 Tahun 2014 tentang pemerintah daerah, kepala daerah yang meninggalkan tugas. Soni menjelaskan, Sri pergi meninggal tugas selama 20 hari. Hal tersebut diketahui dari laporan Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey. “Kita kirim tim atas laporan Gubernur. Kita kirimkan tim veriikasi, tim 8 lengkap, dari Kemendagri dan pemerintah provinsi turun ke Talaud. Dan di klariikasi, dan jawabannya positif bahwa betul beliau meninggalkan tugas. Dan tanpa izin jawaban nya iya,” k a t a Soni. (net/ bis)

Pakai Istilah Mahar Politik Berbahaya, Bisa Sudutkan Islam

PRESIDEN Joko Widodo menetapkan target untuk menerbitkan 1,2 juta sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat Jawa Barat, tahun ini.

H

al itu ia sampaikan Jokowi saat menyerahkan 5.477 sertifikat kepada masyarakat di lapangan Lokasana, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (16/1/2018). “Jawa Barat istimewa. Tahun kemarin hanya 590 ribu (sertifikat), tahun ini harus 1,2 juta diberikan ke masyarakat Jawa Barat,” kata Jokowi. Para penerima sertiikat yang

hadir dalam acara ini berasal dari sejumlah wilayah di Jawa Barat. Dari Kota Banjar hadir 991 penerima, Kabupaten Ciamis sebanyak 1.483 penerima, Kabupaten Pangandaran sebanyak 998 penerima, Kota Tasikmalaya sebanyak 985 penerima, dan Kabupaten Tasikmalaya sebanyak 990 penerima. Jokowi menuturkan seluruh masyarakat seharusnya sudah memiliki sertifikat kepemilikan atas tanahnya masing-masing. Dengan adanya sertifikat tersebut, diharapkan sengketa yang terjadi mengenai kepemilikan tanah tidak lagi terjadi. “Kalau pegang sertifikat enak. Kalau ada orang mengklaim ini tanah saya tinggal tunjukkan ini nama saya ada, luas di bawah ada, sudah selesai. Mau digugat ke pengadilan sudah selesai ten-

teram. Inilah yang saya inginkan masyarakat semua pegang tanda bukti hak hukum tanah yang dimiliki,” ujar dia. Dahulu, Badan Pertanahan Nasional biasanya hanya menerbitkan sebanyak 500 ribu sertifikat tiap tahunnya. Namun, pemerintahan Presiden Joko Widodo meminta mereka bekerja keras agar pada tahun ini sebanyak tujuh juta sertifikat dapat diterbitkan. “Saya tidak mau setahun han-

ya 500 ribu. Saya minta kemarin lima juta sertifikat keluar, tahun ini tujuh juta sertifikat, tahun depan sembilan juta sertifikat harus keluar,” kata dia. Kepada para penerima sertifikat tersebut, Kepala Negara mengingatkan agar bijak menggunakan sertifikat yang baru dimiliki. Dirinya mengizinkan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan dan produktivitas masyarakat dengan cara menjaminkan sertifikat tersebut ke bank sepanjang dapat dipertanggungjawabkan. “Tapi dihitung, dikalkulasi betul-betul, dan dicermati bersama,” kata dia. Turut hadir mendampingi Presiden Jokowi, Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. (net/bis)

Golkar Masih Solid Memenangkan Dua DM NET

KETUA Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan meminta hati-hati memakai frasa mahar untuk menyebut perilaku partai meminta bayaran kepada tokoh yang ingin mendapatkan dukungan di pemilu. “Begini ya, istilahnya mahar itu hati-hati. Mahar itu kalimat sakral, itu seolah-olah menyudutkan Islam itu,” kata Zulkifli di DPR, Jakarta, Selasa (16/1/2018). Menurut Zulifli yang juga menjabat ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat istilah mahar hanya ada dalam pernikahan. Mahar mengandung kesucian sehingga tak bisa dikaitkan dengan perilaku buruk dalam dunia politik. “Kenapa nggak dikatakan suap politik saja? Kenapa mesti menyudutkan Islam pakai istilah mahar? Gitulah, suap politik, kan jelas,” kata Zulkifli. Isu politik uang mengemuka setelah La Nyalla Mattalitti mengaku dimintai uang Rp40 miliar oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto -- belakangan dibantah. Menurut La Nyalla uang itu sebagai kompensasi agar mendapat rekomendasi maju menjadi calon gubernur Jawa Timur. Tetapi akhirnya, mantan ketua umum PSSI itu gagal maju lantaran tidak memenuhi permintaan Prabowo. Menyusul pengakuan La Nyalla, seorang kandidat kepala daerah di Cirebon juga mengaku dimintai uang oleh orang PKS -- belakangan juga dibantah. (net/bis)

WAKIL Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat MQ Iswara menegaskan, tubuh Partai Golkar masih solid untuk memenangkan bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2018. Meskipun, sempat ada pembatalan pengusungan kepada Daniel Muttaqien yang akan maju sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Barat. Iswara meyakini Daniel sebagai kader yang baik dan bijak. “Sampai hari ini solid, bahkan beberapa kegiatan sudah berlangsung di cirebon dan indramayu dan saya yakin pak Daniel Muttaqien seorang kader yang bijak,” kata Iswara, Selasa (16/1/2018). Disinggung mengenai apakah Daniel akan diajukan sebagai Juru Kampanye (Jurkam) untuk pemenangan Dua DM, Iswara mengatakan, akan mengusulkan nama Ketua DPD Kabupaten Indramayu itu. “Kita akan minta pak Daniel itu Anggota Dewan

NET

dengan suara terbanyak secara nasional. Karena itu tentunya kita butuh igur daniel untuk turut menjadi jurkam dua DM,” katanya. Iswara juga menambahkan, pihaknya akan menerapkan strategi bersentuhan langsung dengan

masyarakat dalam memenangkan Pilkada serentak nanti. Pihaknya akan segera membentuk tim yang bekerja tidak hanya di permukaan tapi juga di tingkat TPS. “Kita akan coba terapkan bersentuhan lang-

sung dengan masyarakat, kita punya masa kita akan koordinir mereka. Tidak hanya di permukaan tapi juga di TPS,” katanya. Iswara mengatakan, dua hari ke depan, tim kampanye yang sudah dibentuk oleh DPD Gol-

kar Jawa Barat akan diserahkan ke KPU Jabar. Tim itu termasuk juru kampanye baik di tingkat pusat, provinsi, dan Kabupaten/Kota. “Ada juga budayawan, tokoh agama, yang memberi dukungan,” ucapnya. (net/bis)


HALAMAN

BC4

Lingkung Cianjur RABU, 17 JANUARI 2018

Masih Ada Korban yang Tidak Mau Melapor

30 Kasus Persetubuhan Anak Terjadi KASUS persetubuhan anak dibawah umur di Kabupaten Cianjur cenderung menurun. Setidaknya 30 kasus terjadi sepanjang tahun 2017. Jumlah tersebut menurun dibandingkan tahun 2016 yang mencapai 55 kasus.

K

epala Dinas Pengendalian Pe n d u d u k , Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBP3A) Kabupaten Cianjur, Esih Sukaesih Karo mengungkapkan, meski jumlah kasusnya cenderung menurun, pihaknya terus melakukan upaya agar tindak kejahatan persetubuhan anak di Cianjur tidak banyak terjadi. “Memang kalau dilihat dari jumlah mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya. Tapi bukan berarti kita surut langkah dalam melakukan penyuluhan. Kita tetap lakukan dan menyasar pada tempat-tempat yang kami anggap rawan terjadi tindak kejahatan itu,” kata Esih, Selasa (16/1/2018) Dalam melakukan pe-

nyuluhan, pihaknya senantiasa menekankan bahwa tidak boleh seorangpun menyentuh hal yang terlarang atau pribadi termasuk orang dekat sekalipun. “Kasusnya kebanyakan wanita, kita sosialisasikan orang yang bisa menyentuh barang terlarang itu harus ibu. Kalau ada yang berani harus menjerit, lari dan menceritakan kepada ibunya,” papar Esih. Cara ini sebagai salah satu upaya untuk menghindari terjadinya persetubuhan anak dibawah umur. Karena dari kasus yang terjadi, kebanyakan pelakuknya merupakan orang dekat dan dikenal korban. “Faktanya memang demikian, pelakunya banyak orang dekat dan dikenal korban. Makanya orang tua harus tahu dan lebih mengawasi anakanaknya. Jangan sam-

ILUSTRASI/NET

pai karena orang dekat, anak dilepas tanpa pengawasan. Waspada dan hati-hati harus terus dilakukan oleh oarang tua agar anak terhindari dari kejahatan,” tegasnya. Praktek kejahatan persetubuhan anak dibawah umur yang terjadi saat ini kata Esih, pelakunya sen-

antiasa membujuk dan mengiming-imingi korban sesuatu, dan saat ada kesempatan tindakan bejat itupun dilakukan. “Ini perlu waspada, termasuk terhadap anak lelaki juga. Jangan sampai ada istilah pagar makan tanaman, orang yang seharusnya melindungi malah mel-

Panwascam Cugenang Umumkan Hasil Seleksi PPL

BERITACIANJUR/MUSTOFA

PANITIA Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Cugenang mengumumkan hasil seleksi Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) atau Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa, Selasa (16/1/2018). Sebanyak 16 orang dinyatakan lulus dan akan segera dilantik untuk menjadi PPL yang bertugas di masing-masing desa. Ketua Panwascam Cugenang Wa Rasja didampingi Divisi Penindakan Pelanggaran M Nur mengatakan, para calon PPL yang dinyatakan lulus merupakan hasil seleksi yang dianggap paling layak untuk menjadi pengawas pemilu ditingkat desa. Mereka sebelumnya telah melalui berbagai tahapan seleksi yang dipersyaratkan. “Mereka yang kami nyatakan lulus merupakan orangorang yang terbaik dari yang baik-baik. Tidak mudah untuk menentukan, banyak pertimbangan yang kita jadi acuan,” kata Wa Rasja saat dihubungi, Selasa (16/1/2018). Menurutnya, dalam proses penjaringan, pihaknya berkoordinasi dengan desa-desa yang ada diwilayah Kecamatan Cugenang. Kendati sudah diumumkan, jumlah pendaftar untuk menjadi PPL masih kurang

tidak sesuai yang kita harapkan. “Tadinya kita berharap bahwa masing-masing desa itu minimal ada yang mendaftar menjadi PPL tiga orang. Tapi ternyata peminatnya masih tidak sesuai dengan yang diharapkan. Ada sejumlah desa yang pendaftarnua kurang dari tiga orang. Makanya waktu pendaftarannya sempat kita perpanjang,” jelasnya. Sampai masa habis perpanjangan pendaftaran, ternyata masih ada sejumlah desa yang belum terpenuhi kuota pendaftarnya atau kurang dari tiga orang. Sesuai dengan ketentuan, jika tidak terpenuhi maka akan dilanjutkan dengan tahapan selanjutnya. “Sesuai dengan tehapan kita lanjutkan dengan tahapan wawancara setelah pemeriksaan berkas administrasinya lengkap. Dalam wawancara kita uji para calon PPL itu tentang pengetahuan kepemiluan, termasuk pemahaman sejauh mana undang-undang tentang pemilu,” paparnya. Hasil dari wawancara tersebut kata Wa Rasja menjadi dasar pertimbangan untuk menentukan calon PPL masing-masing desa satu orang. Sedangkan

sisanya menjadi daftar tunggu jika dalam perjalanan ada penggantian PPL. “Yang tidak lulus masuk dalam daftar tunggu, jika ada pergantian ditengah jalan,” tegasnya. Setelah diumumkan 16 calon PPL yang lulus seleksi, tahapan selanjutnya akan dilakukan pelantikan. Sedianya pelantikan akan dilakukan pada Rabu (17/1/2018) hari ini. “Besok (hari ini-red) PPL yang lulus seleksi akan kami lantik. Mereka setelah dilantik langsung bekerja,” jelasnya. (bis)

Kehilangan STNK Nopol F-5729- WY an. H AHMAD MUNAWAR Nopol F-6395-ZK an. DADAH Nopol F-5195-ZV an. NURMADIYANTI Nopol F-6479-YS an. KSP MITRA MANUNGGAL

akukan tindak kejahatan,” papar Esih. Selaian kasus persetubuhan anak dibawah umur, kasus pencabulan juga terjadi di Cianjur. Namun untuk kasus pencabulan terhadap anak, data yang berhasil dihimpun berjumlah dua kasus. Sementara untuk kasus tin-

dak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpa anak terjadi dua kasus dan perempuan lima kasus. “Kita juga berupaya memberikan pemahaman kepada masyarakat jika terjadi kasus seperti pencabulan, persetubuhan dibawah umur maupun

KDRT untuk melapor ke pihak yang berwajib. Karena ada sejumlah kasus yang terjadi korbannya enggan melapor. Alasan masih menjadi aib selalu menjadi alasan utama. Pada hal seharusnya tidak demikian, karena yang merugi tetap saja korban,” tegasnya. (bis)


HALAMAN

BC5

“Bila kaum muda yang telah belajar di sekolah dan menganggap dirinya terlalu tinggi dan pintar untuk melebur dengan masyarakat yang bekerja dengan cangkul dan hanya memiliki cita-cita yang sederhana, maka lebih baik pendidikan itu tidak diberikan sama sekali.”

Pendidikan

Tan Malaka - Aktivis Kemerdekaan 1897-1949

RABU, 17 JANUARI 2018

Penambahan Ruang Kelas Baru Jadi Prioritas Disdik 2018 NET

Sebanyak 44 Sekolah Ikuti Olimpiade Matematika Darul Hikam SEBANYAK 44 sekolah dari berbagai daerah di Jawa Barat mengikuti Olimpiade Matematika untuk tingkat SD/MI yang dilaksanakan SMP Darul Hikam Bandung. Olimpiade tersebut bertujuan untuk mengasah kemampuan siswa untuk berprestasi di bidang matematika. “Untuk olimpiade matematika ini ada 44 sekolah yang mengikuti dari berbagai daerah di Jabar, seperti Kuningan, Kabupaten Bandung Barat dan lain sebagainya. Peserta yang mengikuti sekitar 220 siswa baik dari sekolah negeri maupun swasta,” ungkap Ketua Pelaksana Kegiatan Olimpiade, Andri Setiawan di SMP Darul Hikam Bandung, Jln. Djuanda, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018). Dikatakan Andri, walau matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang sering dianggap sulit bagi siswa, tapi dengan jumlah demikian maka dapat dilihat antusiasme siswa yang cukup besar. Terlebih hal ini juga, dalam rangka menularkan sisi-sisi positif dari pelajaran tersebut. “Club Matematika di SMP Darul Hikam berhasil meraih penghargaan dan juara, baik di tingkat nasional bahkan internasional. Hal ini yang kami upayakan dapat ditularkan melalui kegiatan ini,” katanya. Kegiatan yang diinisasi oleh pihaknya, diharapkan dapat menghasilkan siswa-siswa yang berprestasi khususnya di bidang matematika. Sehingga pelajaran ini dapat dianggap sebagai sebuah tantangan dan bukan hal yang sulit bagi para siswa.(net/bis)

PROGRAM Ruang Kelas Baru (RKB) di sekolah-sekolah di Jawa Barat menjadi salah satu prioritas pembangunan bagi Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat di tahun 2018.

T

ujuannya yakni dalam rangka agar tidak ada lagi sekolah satu atap, yang terdiri dari dua sekolah dalam satu

bangunan. Kepala Disdik Jabar, Ahmad Hadadi mengatakan, untuk penambahan ruang kelas baru tentu menyesuaikan dengan lahan yang ada. Sehingga pihaknya masih berusaha menambah lahan dalam rangka menciptakan ruang kelas baru bagi para siswa. “Masih dalam proses yang tengah disesuaikan dengan mekanisme lahan, karena tentu yang strategis dan mendukung kegiatan belajar dan mengajar. Ditambah mudah diakses agar memudahkan para siswa,” ungkapnya saat ditemui dikantor Disdik Jabar, Jalan Radjiman, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018). Menurutnya, yang menjadi prioritas dalam program tersebut untuk mengupgrade sekolah yang tidak mempunyai ruangan dan

NET

lahan. Kendati adanya SMA Terbuka yang tidak harus berkegiatan di sekolah, tapi dengan program ini maka siswa sekolah satu atap dapat masuk kelas semua. “Seperti di Depok, Bekasi dan beberapa daerah lainnya masih ada yang satu atap. Kalau di Bandung untuk persoalan tersebut, relatif sudah seratus persen memiliki bangunan masing-masing,” katanya. Pihaknya berharap dengan program tersebut, maka semua sekolah akan memiliki kelas dan

ruangan masing-masing. Ruangan yang akan dibangun tersebut akan memenuhi standar untuk kegiatan belajar mengajar, dan tidak ada lagi persoalan mengenai kekurangan kelas. Dikatakannya program tersebut sebagai salah satu skala prioritas dalam meningkatkan mutu pendidikan di Jawa Barat. Selain itu, untuk bantuan sekolah baik dana bos dan bantuan pemerintah akan diberikan baik kepada sekolah swasta dan negeri. Selain itu, pihaknya berupaya

penguatan muatan lokal dengan meningkatkan inovasi dan keunggulan dari masing-masing sekolah. Itu akan berdampak positif dalam pendidikan karakter yang tengah digaungkan oleh pemerintah. “Kita juga meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) guru, pengawasan dan tenaga pendidikan dalam mendukung program UNBK yang seratus persen berbasis komputer. Sehingga dapat memenuhi standar pelayanan minimal dan lebih disiplin,” ujarnya. (net/bis)

Derap TNI & Polri Pangdam III/Siliwangi Rangkul Ratusan Pengusaha Perkuat Penanganan Sungai Citarum Agar Bersih UNTUK mendukung penanganan sungai Citarum, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Doni Monardo bertemu dan merangkul ratusan pengusaha yang berasal dari Bandung dan Cimahi.

NET

Hari Ini Polisi Jadwalkan Periksa Menristekdikti

P

ertemuan yang dilaksanakan di Ruang Silihwangi Makodam III/Siliwangi Jalan Aceh Bandung itu Pangdam menyampaikan kondisi Sungai Citarum saat ini. Sungai Citarum dinilai sebagai sungai yang terkotor di dunia. Oleh karena itu diharapkan kepada para pengusaha untuk dapat berpartisipasi dan bersama-sama komponen lainnya untuk turut serta mengembalikan kondisi sungai Citarum untuk lebih baik dari saat ini. Penanganan masalah Citarum ini merupakan langkah yang sangat strategis untuk sama-sama kita selesaikan tidak bisa hanya Tentara sendirian ataupun Pemda sendirian harus semuanya terlibat dari hulu sampai hilir dan apakah warga Jabar dan DKI akan dibiarkan jadi korban. “Mari kita selamatkan Sungai Citarum dengan mengguna-

kan konsep satu satuan Komando dari hulu ke hilir dengan semua komponen masyarakat dan yang paling penting adalah untuk mensejahterakan masyarakat,” ungkapnya. Komandan dipusatnya adalah Menkomaritim, Komandan di Jabar adalah Gubernur Jabar, Pangdam III/Siliwangi selaku pimpinan yang menata ekosistem sedangkan Kapolda Jabar sebagai pimpinan penegakan hukum dengan system satu rantai Komando bapak Gubernur nanti langsung kepada 22 orang Perwira Menengah TNI AD dengan pangkat Kolonel dan dibawahnya banyak unsur yang akan mem-

bantu para Komandan-Komandan sektor. Awalnya kegiatan yang dilakukan adalah melakukan program sosialisasi ini adalah uji coba pendekatan hati melalui program Pemerintah yaitu rovolusi mental, kemudian proses-proses dimana sepanjang waktu akan dipasang CCTV pemantau. Program pertama ini adalah 6 bulan sampai 1 tahun, kita harapkan sampah dipermukaan bisa terlihat lagi kemudian akan merelokasi 2.400 penduduk di hulu sungai Citarum. Ditempat yang sama perwakilan dari pengusaha Taher Foundation mengatakan para pengusaha

berkomitmen dan berpartisipasi untuk membantu proses penyelesaian Sungai Citarum dan akan menghimbau dan mengajak rekan-rekan pengusaha lain untuk bergabung bersama. Untuk mewadahi partisipasi NET para pengusaha ini, Pangdam III/Siliwangi membentuk suatu wadah atau Yayasan Sosial yang diberi nama ”Yayasan Citarum Harum,“ selain itu Pangdam menyerahkan patung semangat Patimura dan patung Esa Hilang Dua Terbilang dari Prajurit Kodam III/ Siliwangi yang diterima langsung oleh bapak Taher Foundation perwakilan pengusaha dari Jakarta. (net/bis)

PENYIDIK Cyber Crime Polda Metro Jaya akan memanggil Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Muhammad Nasir, Rabu (17/1/2018). Pemanggilan ini terkait laporan nomor polisi LP/160/I/2018/PMJ/Dit.Reskrimsus itu, yang menyebutkan Nasir keturunan Partai Komunis Indonesia (PKI). “Akan saya cek kembali, karena kita akan memeriksa pak menteri hari Rabu, nanti kita cek apakah pak menteri bisa hadir atau tidak,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Selasa (16/1/2018). Kata Argo, dalam pemeriksaan besok polisi akan menanyakan perihal SMS tak bertanggungjawab itu. “Nanti kita tanya dulu ke pak menteri (betapa kali terima SMS), kan belum diperiksa,” ujarnya. Sebelumnya, Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Muhammad Nasir mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya. Kedatangannya untuk melaporkan atas dugaan penghinaan atau pencemaran nama baik. Laporan dibuat atas nama Kepala Bagian Advokasi Hukum pada Biro Hukum dan Organisasi Kemristek dan Dikti Polaris Siregar, pada 9 Januari 2018 lalu. Yang mana tertuang dalam nomor polisi LP/160/I/2018/PMJ/Dit.Reskrimsus itu. (net/bis)


HALAMAN

BC6

V

Lifestyle

+ Entertainment RABU, 17 JANUARI 2018

Resmi, Geopark Ciletuh Ditetapkan Sebagai Taman Bumi Dunia GEOPARK Ciletuh Palabuhanratu resmi ditetapkan memenuhi kriteria sebagai Taman Bumi Dunia (Global Geopark). Penetapan akan dilakukan dalam sidang Executive Board pada tanggal 4-17 April 2018. Pencapaian tersebut tidak lepas dari pihak-pihak yang terlibat aktif dari sejak awal pengembangan Geopark Ciletuh Palabuhanratu seperti: Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Pemerintah Kabupaten Sukabumi, Bio Farma, Universitas Padjadjaran, Masyarakat dan Komunitas Lokal di kawasan Geopark. Dari rilis PT Bio Farma, terkait penetapan tersebut, pada 3 Januari 2018, Bio Far-

ma telah menerima apresiasi dalam bentuk surat resmi dari Global Geopark Network (GGN) yang ditanda tangani oleh Guy Martini selaku Sekjen GGN yang berkantor pusat di Paris. “Saya menyampaikan apresiasi kepada Bio Farma atas dukungannya pada UNESCO Global Geopark Project di Indonesia, ide mengenai kerjasama sektor swasta dengan masyarakat sekitar, melalui pemberdayaan dan pengembangan kawasan Geopark

tersebut sangat penting,” ujar Guy di laman resmi Pemprov Jabar. Guy menambahkan bentuk kerjasama antara Bio Far-

ma dengan Geopark Ciletuh Pelabuhan Ratu dapat dijadikan sebagai percontohan, bagaimana sektor swasta terlibat aktif dalam menciptakan

dan mengembangkan Geopark yang sehat di Indonesia. R. Herry, selaku Kepala Divisi Pengelolaan Lingkungan dan Sosial Bio Farma, yang beberapa tahun terakhir telah diberikan tugas oleh Bio Farma untuk terlibat dalam berbagai program CSR dan pengembangan masyarakat di Geopark Ciletuh Palabuhanratu. “Kami menyambut positif dan bangga dengan keputusan bahwa Geopark Ciletuh Palabuhanratu memenuhi kriteria sebagai Ta-

man Bumi Dunia (Global Geopark) oleh UNESCO, kami telah menginisiasi Pengembangan Geopark Ciletuh Palabuhanratu sejak awal,” ujar Herry, Selasa (16/1/2018). “Apa yang telah dilakukan Bio Farma antara lain, dalam pemberdayaan masyarakat lokal, kami mensubstitusi pekerjaan penambang ilegal yang kemudian berkecimpung dan berprofesi dalam bidang Geo Wisata,” katanya. “Selain itu melakukan pengembangan lingkungan di kawasan Geopark CIletuh Palabuhanratu, seperti pengembangan Geo Wisata, pengembangan desa binaan, pengembangan home stay,” imbuhnya. (net/bis)

Sebelum Meninggal

Ini Pesan Terakhir Dolores O’Riordan SEBELUM meninggal, vokalis grup band The Cranberries, Dolores O’Riordan diketahui mengirimkan pesan kepada produsernya, Dan Waite, terkait rencana rekaman bersama vokalis grup band Bad Wolves pada Selasa, hari ini.

R

encananya, Dolores O’Riordan b a k a l berkolaborasi menyanyikan cover version lagu Zombie. “Dolores meninggalkan voice mail pada tengah malam sebelum kematiannya. Dia b i l a n g dia sangat

suka lagu Zombie yang dinyanyikan bersama Bad Wolves. Dia ingin bertemu saya di studio saat rekaman nanti,” tutur Dan Waite seperti dikutip Mirror. “Suaranya seperti sangat bahagia. bercanda, dan antusias akan bertemu dengan saya dan istri. Kabar kematiannya sangat menyedihkan, bela sungkawa saya untuk Don, mantan suaminya, serta anak-anak dan ibunya,” lanjutnya. Dan Waite syok mendengar kabar meninggalnya Dolores O’Riordan. Dirinya dan Dolores diketahui sudah bekerjasama sejaka masih bercokol di Universal Records. Kesedihan ditinggal Dolores O’Riordan juga disampaikan grup band Bad Wolves melalui akun Facebook-nya. “Kami syok dan sangat

“Suaranya seperti sangat bahagia. bercanda, dan antusias akan bertemu dengan saya dan istri. Kabar kematiannya sangat menyedihkan, bela sungkawa saya untuk Don, mantan suaminya, serta anak-anak dan ibunya.” sedih mendengar kematiannya hanya beberapa jam sebelum rekaman lagu cover version Zombie.” Dolores O’Riordan ditemukan tak bernyawa di kamar hotel Hilton’s Park Lane, London, Inggris pukul 9.05 waktu setempat. Polisi belum bisa memastikan apa penyebab kematian Dolores. Dolores O’Riordan sendiri berada di London untuk menjalani sesi rekaman pendek bersama grup band Bad Wolves. (net/bis)

Serba-serbi

Beby Tsabina Bikin Vlog demi Penggemar ARTIS peran Beby Tsabina memutuskan untuk membuat video blog atau vlog setelah mendapat banyak permintaan dari para penggemarnya. Hal itu ia katakan saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (15/1/2018). “Sebenarnya awalnya aku enggak yang nonton YouTube terus gitu kan, cuma karena banyak

banget followers aku, fans aku minta ‘Beb bikin vlog dong’,” ucap Beby. “Mungkin mereka pengin tahu ya, seharihari

Makan Pakai Tangan, Banyak Manfaatnya aku selain shooting ngapain aja, jadi kayak aku akhirnya memutuskan bikin vlog, iseng-iseng aja sih sebenarnya untuk fans aku,” lanjutnya. Selain membuat vlog tentang kegiatan yang ia lakukan sehari-hari, bintang film Susah Sinyal itu juga membuat video tutorial tentang kecantikan. “Lebih ke daily aku sih seperti yang aku bilang, banyak yang kepo keseharian aku, lebih ke daily, terus ke tutorial make-up atau rambut,” ucapnya. Beby menambahkan, dia juga memiliki tim khusus yang mengedit video blognya. “Aku kenal orang yang ngerti tentang itu semua, aku punya tim, jadi ada yang editin. Tapi aku tetap belajar ngedit sih sama merekanya,” tambah Beby. (net/bis)

DI beberapa negara seperti Indonesia, India maupun Arab, ada tradisi unik, yakni makan pakai tangan. Mungkin bagi sebagian orang, kebiasaan atau tradisi ini cenderung tak higienis, karena harus memastikan tangan bersih sebelum digunakan. Namun tahukah Anda bahwa makan dengan tangan memiliki berbagai manfaat kesehatan. Seperti dilansir laman Times of India, yuk simak beberapa manfaat makan pakai tangan. 1. Meningkatkan sirkulasi darah Menurut para ahli, makan dengan tangan bisa diartikan sebagai latihan otot yang dapat meningkatkan sirkulasi darah. Jadi bagi Anda yang tak punya waktu berolahraga, makan dengan tangan bisa jadi latihan otot yang mudah dilakukan. 2. Melancarkan sistem pencernaan Ketika Anda makan menggunakan tangan, maka saraf di ujung jari yang menyentuh ma-

NET

kanan akan mengirimkan sinyal ke otak untuk mendorong tubuh melepaskan enzim-enzim pencernaan. Hal ini membuat sebagian orang merasa makanan menjadi lebih enak saat dimakan menggunakan tangan. 3. Melindungi lidah dari makanan panas Secara logika jika Anda mengonsumsi makanan dengan tangan maka Anda bisa menganalisis makanan terse-

but panas atau tidak. Hal ini akan melindungi lidah Anda dari risiko mengunyah makanan yang panas. 4. Meningkatkan kesehatan jantung Ketika sirkulasi darah menjadi lancar saat Anda makan dengan tangan maka hal ini juga berimbas pada kesehatan jantung. Ini adalah salah satu alasan mengapa Anda harus makan dengan tangan.

5. Mempermudah makan makanan yang bertulang Makan dengan tangan juga membuat Anda lebih dapat menikmati makanan, seperti ketika harus melepaskan daging dan ikan dari tulangnya. Hal ini tak akan dirasakan mereka yang senang menggunakan sendok dan garpu saat makan. Bagaimana, sudah tahu kan manfaat makan pakai tangan? (net/bis)


HALAMAN

BC7

Cianjur News+

RABU, 17 JANUARI 2018

...Hati-hati, Limbah Medis di RSUD Masih Numpuk DARI HAL BC1

Menurutnya, pihak ketiga yakni Wastec saat ini tengah mengalami permasalahan dan tengah diperiksa Dinas Lingkungan Hidup Cianjur. Alhasil belum memiliki izin lagi untuk mengangkut limbah medis B3. “Kontrak RSUD dengan Wastec ini sejak tahun 2017. Karena sedang ada masalah, sudah 3 minggu Wastec tidak mengangkut limbah medis B3 di RSUD, karena di gudangnya sudah overload,“ ujarnya kepada wartawan, Selasa (16/1/2018). Sebagai tindakan sementara, Herman mengaku sudah menginstruksikan Direktur Utama RSUD Sayang Cianjur, Ratu Tri Yulia, untuk mengamankan limbah medis B3 yang menumpuk, agar terbebas dari tertularnya berbagai penyakit. “Jadi sambil menunggu Wastec atapun kontrak baru dengan yang lainnya, kami instruksikan agar limbah medis tersebut ditutup dan dibuat pembatas. Sehingga bisa aman dalam waktu beberapa hari ke depan,“ jelasnya. Herman mengaku baru mengetahui permasalahan tersebut sejak Senin (15/1/2018), dari laporan sejumlah wartawan dan pihak RSUD Sayang Cianjur. Saat ini, sambung Herman, RSUD Sayang Cianjur dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur tengah berupaya mencari pihak ketiga lainnya, jika Wastec tidak bisa melanjutkan kontrak. “Menurut informasi, di Jawa Barat ini ada 4 pihak ketiga yang direkomendasikan. Selain Wastec, ada juga Medipes, Tenang Jaya dan Jalan Hijau. Tapi Jalan Hijau hanya pengangkutan saja. Jadi kami lebih berharap terhadap Tenang Jaya yang bisa mengolah dan mengangkut limbah medis B3,“ ucapnya. Sebelum dengan Wastec, Herman menyebutkan RSUD pernah bekerjasama dengan Medipes. Namun seperti yang terjadi dengan Wastec, pengelolan limbah medis B3 oleh Medipes pun pernah gagal. Alhasil, permasalahan buruknya pengelolan lim-

BERITACIANJUR/ANGGA PURWANDA

bah bahan berbahaya dan beracun di RSUD Cianjur ini bukanlah yang pertama kalinya. Saat ditanya tindakan yang dilakukan terhadap RSUD Cianjur yang sudah lalai, Herman menyebutkan tindakan hanya ditujukan kepada Wastec, yakni pihak ketiga yang melakukan kelalaian atau kesalahan. “Jadi yang diperiksa itu pihak pelaksana yang lalai, RSUD sudah memberikan teguran. Tindakan terhadap Wastec akan dilakukan sesuai dengan aturan yang berlaku,“ ucapnya. Sementara itu, Kepala Instalasi K3 RSUD Sayang Cianjur, Sodikin menjelaskan, setiap harinya, RSUD Sayang Cianjur menghasilkan 250 kilogram limbah medis B3. “Tugas kami dengan tiga petugas K3 di RSUD, bertugas mengumpulkan limbah dari ruangan, lalu disimpan di TPS B3 RSUD. Selanjutnya tugas pihak ketiga yang mengangkut,“ tuturnya. Biasanya, sambung Sodikin, limbah diangkut pihak ketiga 3 hari sekali. Namun sekarang sudah sekitar 3 minggu belum juga terangkut. “Ya, limbah bisa disimpan di RSUD sekitar 3 sampai 4 hari sekali. Karena kita belum punya mesin pendingin, jadi biasanya kita kasih florin atau obat,“ paparnya. Terpisah, Ketua Serikat Perjuangan Rakyat Indonesia (SPRI) Cianjur, Rudi Agan mengaku aneh dengan sikap dan lambannya tindakan pihak RSUD Sayang Cianjur ataupun Pemkab Cianjur.

“Limbah medis B3 itu sangat berbahaya bagi pasien, pengunjung, petugas RSUD, maupun masyarakat sekitar, jadi aneh kalo tindakannya lambat. Harusnya ini diatasi dengan cepat,“ tegasnya. Ia menilai, Wakil Bupati Cianjur jangan hanya menyalahkan pihak ketiga, namun pihak RSUD Cianjur pun harus diberikan sanksi karena masalah berbahaya ini dibiarkan tak teratasi selama berminggu-minggu. “Ngomongnya kan Wabup baru tahu hari Senin (15/1/2018), artinya selama berminggu-minggu RSUD tidak melaporkan masalah berbahaya ini. Pertanyaannya, apa yang dilakukan pejabat RSUD selama ini? Apalagi persoalan ini bukan yang pertama kalinya,” ungkapnya. “Jadi jangan hanya bisa menyalahkan pihak ketiga saja. Kalau tidak ramai di media cetak, bisa jadi halhal yang tak diinginkan terjadi. Misalnya penularan penyakit-penyakit yang berbahaya atau yang lainnya. Jadi ini jelas kelalaian RSUD juga dan harus diusut tuntas. Selain itu, apa bisa dijamin selama beberapa hari ke depan bisa aman?” sambungnya. Dalam Undang-Undang RI No 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, jelas Rudi, disebutkan bahwa setiap orang yang tindakannya, usahanya, dan/atau kegiatannya menggunakan B3, menghasilkan dan/ atau kegiatannya menggunakan B3, menghasilkan dan/atau mengelola limbah B3, dan/atau menimbulkan ancaman se-

rius terhadap lingkungan hidup bertanggung jawab mutlak atas kerugian yang terjadi tanpa perlu pembuktian unsur kesalahan. Rudi menambahkan, dalam UU RI No 32 Tahun 2009 juga disebutkan, setiap orang yang dengan sengaja melakukan tindakan perbuatan yang mengakibatkan dilampauinya baku mutu udara ambien, baku mutu air, baku mutu air laut, atau kriteria baku kerusakan lingkungan hidup, dipidana dengan pidana penjara paling singkat 3 tahun dan paling lama 10 tahun dan denda paling sedikit Rp 3 miliar dan paling banyak Rp10 miliar. “Masalah ini harus benar-benar diselidiki, bahkan aparat penegak hukum juga harus turun tangan. Persoalan ini menyangkut kelangsungan hidup manusia, jadi harus ditangani serius dan harus diusut tuntas,“ tegasnya. Saat ditanya soal kinerja RSUD, Rudi menilai para pejabat di rumah sakit plat merah tersebut wajib dievaluasi. Pasalnya, tak hanya persoalan limbah medis B3, namun ada dua masalah lainnya yang juga terjadi di RSUD. “Sekarang lagi ramai soal limbah B3 ini, tapi kita jangan lupa ada dugaan pungli pada rekrutmen pegawai di RSUD, terus ada juga soal banyaknya pasien BPJS Kesehatan yang disuruh beli obat pakai uang sendiri. Masalahnya banyak, jadi RSUD Sayang Cianjur harus dievaluasi dan ditindak tegas,“ pungkasnya. (angga purwanda)

Dugaan Penggelapan Lahan, Wagub DKI Segera Diperiksa KAMIS (18/1/2018) mendatang, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan diperiksa penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Sandiaga diperiksa sebagai saksi terlapor dalam kasus dugaan penggelapan lahan dan tindak pidana pencucian uang. “Yang bersangkutan kami jadwalkan untuk diperiksa pada Kamis besok,” ujar Kabid Humas Polda Metro

Jaya Kombes Argo Yuwono, Selasa (16/1/2018). Penyidik telah meningkatkan kasus ini ke tahap penyidikan. Hal tersebut berdasarkan surat pemanggilan yang beredar luas. Rekan bisnis Sandiaga dalam kasus yang sama, yakni Andreas Tjahjadi, telah ditetapkan tersangka dalam kasus itu. Sandiaga juga disebut pernah mangkir dari panggilan polisi pada 11 Oktober 2017. Saat itu kuasa

hukum Sandiaga meminta agar pemeriksaan ditunda setelah kliennya dilantik menjadi wakil gubernur DKI Jakarta. Namun, hingga kini belum ada konirmasi dari kuasa hukum Sandiaga mengenai kapan kliennya mau diperiksa. Akhirnya, penyidik melayangkan panggilan kedua untuk Sandiaga pada Kamis mendatang. Surat panggilan tersebut dibuat pada 15 Januari

2018 dan ditandatangani Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Ade Ary Syam Indradi. Surat pemanggilan itu pun dibenarkan oleh Argo. “Ya memang betul ada surat pemanggilan itu,” kata Argo. Menurut Argo, Polda Metro Jaya telah menerima tiga laporan untuk Sandiaga dan Andreas. Laporan itu dibuat Fransiska Kumalawati.(net)

... Poin Perdana Maung di Partai Perang Para Mantan, Ini Catatan Gomez DARI HAL BC1

Di hadapan Presiden Jokowi, tim berjuluk Pangeran Biru itu mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Selasa (16/1/2018). Pada laga kemarin, Pertandingan babak pertama berjalan dalam tempo sedang dengan penguasaan bola berimbang. Sriwijaya FC mengambil inisiatif serangan melalui Muhammad Nur Iskandar yang bergerak dari sayap kiri. Namun duet Achmad Jufriyanto dan Bojan Malisic masih terlalu tangguh untuk bisa ditembus. Persib mendapat peluang dari tendangan sudut pertama yang dieksekusi Oh In-Kyun. Namun peluang itu gagal berbuah gol. Selanjutnya, Persib mulai menguasai permainan. Aksi Puja Abdillah dan Fulgensius Billy Paji Keraf mewarnai dominasi Persib atas tim tamu. Pada menit 11, striker Sriwijaya FC, Alberto Gonzalves mengancam lewat tendangan voli di dalam kotak penalti. Tapi, arahnya masih melenceng ke sisi kanan gawang Muhammad Natshir. Pada menit 26, Novan Setyo Sasongko diganjar kartu kuning usai melanggar Billy. Persib semakin gencar melancarkan serangan. Ezechiel N’Douassel mendapat peluang terbaik di menit ke-31 setelah melewati kawalan Bio Paulin Pierre dan Mamadou Ndiaye. Tapi, tendangan Ezechiel masih melebar. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Persib menekan melalui set-piece Michael Essien di depan kotak penalti, namun masih bisa dihalau Teja Paku Alam.

Stadion GBLA akhirnya bergemuruh setelah tendangan Oh In-Kyun merobek gawang Teja Paku Alam pada menit ke55. Pergantian pemain pertama di laga ini dilakukan Sriwijaya FC pada menit ke-63. Pelatih Rahmad Darmawan memasukkan Alin Tuasalamony dan Yogi Rahadian menggantikan Marckho Sandi Merauje dan Syahrian Abimanyu Sementara Persib menarik Eka Ramdani dan Michael Essien pada menit 71 dan memasukkan Hariono dan Dedi Kusnadar. Selanjutnya, Puja Abdillah yang meringis kesakitan setelah dilanggar Alin digantikan Airlangga Sutjipto. Billy juga ditarik keluar dan digantikan Indra Mustafa. Persib terancam oleh tendangan Patrich Wanggai, namun tendangannya masih melenceng. Di menit-menit akhir, Persib mendapatkan peluang dari tendangan bebas Supardi Nasir Bujang di sisi kiri. Namun, mistar gawang menggagalkan gol kedua Maung Bandung. Hingga pertandingan berakhir keunggulan Persib 1-0 atas Sriwijaya FC pun tak berubah. Pelatih Persib Bandung Roberto Carlos Mario Gomez mengapresiasi dan memuji penampilan para pemainnya. Namun meski menang, Gomez menilai masih ada sejumlah kekurangan yang harus dibenahi agar tampil lebih baik di laga berikutnya. “Ini kemenangan yang sangat penting bagi kami. Tapi yang lebih penting dari itu adalah kami berhasil menunjukkan kerja sama, bermain bersamasama. Kami mampu menunjukkan permainan sebagai tim kuat,” ujar

Gomez saat konferensi pers usai pertandingan. Gomez mengingatkan kepada para pemainnya bahwa lawan Sriwijaya baru laga perdana. Perjalanan Persib di Piala Presiden 2018 maupun di musim kompetisi 2018 secara keseluruhan, baru dimulai. Gomez berharap berharap para pemain bisa segera memperbaiki sejumlah kekurangan yang tampak di pertandingan perdana ini. “Kami harus bisa meningkatkan pola permainan saat menguasai bola atau tanpa bola. Saya akui kami masih terlalu cepat kehilangan bola di pertandingan ini. Namun masih ada waktu untuk memperbaiki itu,” pungkasnya. Sementara pada laga lainnya di Grup A yang disebut-sebut grup ‘neraka’, PSMS Medan menang 2-1 atas PSM Makassar di laga kedua grup Piala Presiden 2018. Berkat hasil itu, skuad asuhan Djadjang Nurdjaman bersaing dengan Persib Bandung di puncak klasemen grup “neraka” Piala Presiden. PSMS Medan sempat tertinggal 0-1 sebelum membalikkan skor menjadi 2-1 atas Juku Eja. Gol salto Guy Junior itu memanfaat clearence tak sempurna bek PSMS Medan mengubah skor jadi 1-0. Keunggulan PSM Makassar hanya bertahan hingga menit 38. Sepakan Suhandi yang dibelokkan pemain PSM Makassar, Elopere, menyamakan skor jadi 1-1. Pada menit 66, PSMS Medan berbalik unggul berkat gol Antoni Putro. Memanfaatkan kesalahan Steven Paulle, Antoni Putro melepaskan tendangan menyusur tanah ke pojok gawang PSM Makassar. (gie/angga/bbs)

Anis-Sandiaga Bakal Ramaikan Pilgub Jabar

PARTAI Gerindra bakal melibatkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno, untuk meramaikan Pilgub Jabar 2018. Ya, Anies-Sandi bakal dijadikan sebagai juru kampanye bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Mayjend (purn) Sudrajat-Ahmad Syaikhu. Hal tersebut disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Jawa Barat, Mulyadi. Menurutnya, hal tersebut merupakan instruksi Ketua Umum Partai Gerin-

dra, Prabowo Subianto. “Kita akan coba tampilkan kepala-kepala daerah yang berhasil, seperti Anies-Sandiaga. Pak Prabowo meminta mereka untuk menjadi bagian jurkam di Jawa Barat,” ujar Mulyadi di Bandung, Selasa (16/1/2018). Dalam pelaksanaan teknis kampanye pasangan Asyik, sambung Mulyadi, Anies-Sandiaga akan menyesuaikan dengan agenda Pemprov DKI. “Nanti dijadwalkan, beliau kan punya kesibukan sendiri. Nanti, setelah giliran kampanye sudah

ada, nanti kita sampaikan siapa yang akan hadir,” katanya. Mulyadi menambahkan, untuk daerah yang akan menjadi target AniesSandiaga, yaitu kawasan perbatasan Jawa Barat dan Jakarta. Sebab, Mulyadi mengakui, persentase pemilih di daerah tersebut, merupakan terbesar. “Paling tidak pendekatan di Bekasi, Depok, Bogor yang berbatasan langsung dengan DKI. Ini juga penting, kalau dipetakan hak pilih, persentase penduduk terbesar di sekitar itu,” pungkasnya.(bbs)


HOTLINE : 0263-2283130

HALAMAN

BC8

Klik! beritacianjur.com

RABU, 17 JANUARI 2018

Aplikasi Perbankan Digital Khusus Santri di BTN Syariah

Info Ekonomi

NET

Bulog akan Distribusikan 142 Ribu Ton Beras DIREKTUR Operasional dan Pelayanan Publik Bulog Karyawan Gunarso mengungkapkan pihaknya diminta untuk melakukan kegiatan penyedian dan penyaluran bantuan sosial (bansos) beras sejahtera (rastra). Dia memastikan Bulog akan menyalurkan sebanyak 142 ribu ton rastra untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Menurutnya, penyaluran bansos rastra tersebut akan dilakukan sampai ke titik distribusi untuk total 14,2 juta KPM. Sementara untuk Januari 2018, penyaluran bansos rastra akan dilakukan untuk 1,2 juta KPM. Dia mengungkapkan, sasaran titik yang menerima bansos rastra tersebut juga sudah dihitung agar tepat penyerahannya. “Itu ada kurang lebih 54 ribu titik yang akan kita salurkan jadi penyaluran Bulog sampai ke titik distribusi,” ujar Gunarso. Tak hanya soal penyaluran, Gunarso juga menegaskan akan ada pengawasan yang dilakukan untuk mengoptimalkan program tersebut. Dia menegaskan sudah dibentuk tim koordinasi dan pengendali di bawah Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK). Untuk nilai harga rastra tersebut, Gunarso menyebut mencapai Rp 10 ribu per kilogram untuk 142 ribu ton pada Januari 2018. “Untuk selanjutnya pada Februari 2018 akan dievaluasi lagi apakah ini tetap atau berkurang,” ungkap Gunarso. (net/bis)

UNIT usaha syariah PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN Syariah meluncurkan aplikasi Mobile Apps Fintech Ponpes. Aplikasi ini diluncurkan sebagai upaya perseroan dalam menggenjot penghimpunan dana.

U

ntuk tahap pertama, aplikasi ini diluncurkan untuk para santri dan pengurus Pondok Pesantren (Ponpes) Al Ashriyyah Nurul Iman, Parung, Bogor untuk melakukan transaksi dana hingga pembayaran e-commerce. Per Desember 2017, BTN Syariah telah menghimpun dana pihak ketiga (DPK) sekitar Rp 18,7 triliun. Angka tersebut naik sekitar 25 persen secara tahunan (yoy) dari Rp 15,03 triliun pada bulan yang sama tahun sebelumnya. Direktur Consumer Banking BTN Budi Satria mengatakan, layanan khusus Ponpes ini meru-

pakan wujud komitmen perseroan memberikan pelayanan jasa perbankan bagi seluruh nasabahnya, terutama para santri, wali santri, serta pengurus Ponpes. Melalui aplikasi ini, pengguna bisa melakukan registrasi akun Mobile Apps Fintech Ponpes, penambahan saldo, transaksi antar akun, transaksi transfer dana dari akun aplikasi ke bank lain, hingga transaksi e-commerce antara akun dengan unit usaha di lingkungan Ponpes. “Kami terus berupaya meningkatkan layanan dalam rangka memacu kinerja bisnis. Hadirnya layanan fasilitas intech ini diharapkan akan mempermudah transaksi perbankan di Ponpes dan pada

FOTO-FOTO: BERITA CIANJUR/MUSTOFA

akhirnya juga akan meningkatkan penghimpunan dana murah di BTN Syariah,” tutur Budi. Adapun peluncuran Mobile Apps Fintech Ponpes ini merupakan kelanjutan dari penandatanganan Nota Kesepahaman yang diteken Direktur Utama BTN Maryono dengan Pembina Yayasan Al Ashriyyah Nurul Iman Boarding School Waheeda Binti Abdul Rahman, serta Direktur Bisnis dan Marketing PT Data Aksara Matra Hanil Fadjri pada

Juli 2017. Dengan hadirnya Mobile Apps Fintech Ponpes, ada 15.000 santri, 15.000 wali santri, 300 guru, serta 31 unit usaha yang bisa memanfaatkan fasilitas tersebut. Budi menjelaskan, selain meluncurkan layanan untuk mempermudah transaksi di Ponpes tersebut, Bank BTN juga akan memberikan fasilitas tabungan haji dan umroh bagi para guru, pengurus, dan wali santri Yayasan Al Ashiriyyah Nurul Iman. “Kami juga akan bek-

erja sama untuk memberikan fasilitas pembiayaan perumahan (KPR) bagi para guru, pengurus, dan wali santri Yayasan Al Ashiriyyah Nurul Iman sekaligus untuk menyukseskan Program Satu Juta Rumah,” ujar Budi. Per Desember 2017, pembiayaan BTN Syariah tumbuh sekitar 26 persen (yoy). Dengan laju pembiayaan tersebut, BTN Syariah mencatatkan kenaikan aset per Desember 2017 sekitar 29 persen (yoy). (net/bis)


twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

HALAMAN

HOTLINE : 0263-2283130

BC9

Klik! beritacianjur.com

RABU, 17 JANUARI 2018 Serba-serbi

Pekan Depan, Trayek Angkum Baru Diterapkan

BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Cianjur, pekan depan akan mulai memberlakukan sistem satu arah di sejumlah ruas jalan di dalam kota Cianjur dan trayek angkutan umum (Angkum, red) baru. Hal itu dilakukan untuk mengatasi persoalan kemacetan yang terjadi di ruas-ruas jalan di dalam kota. Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman, mengatakan, pemberlakukan dan penerapan kebijakan itu akan dilakukan mulai tanggal 27 Januari mendatang. “Kami pastikan, penerapan rekayasa lalulintas dan trayek angkum yang baru mulai berlaku 27 Januari 2018,” kata Herman, kepada wartawan, Selasa (16/1/2018). Herman menyebutkan, untuk menyukseskan program itu Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cianjur telah menyiapkan berbagai sarana prasarana pendukung terkait pelaksanaan kebijakan itu. “Rambu lalulintas sebagai sarana pendukung pun disiapkan dan segera akan dipasang. Semua sudah siap, pelaksanaan tetap dilakukan pada 27 Januari, tidak ada perubahan,” ucapnya. Disebutkan Herman, para pengemudi dan pengurus trayek diberi pilihan lain, di luar penerapan langsung pada 27 Januari. Yakni dipercepat beberapa hari untuk bisa dilakukan ujicoba terlebih dulu. Namun pilihan tersebut tidak disetujui, sehingga kembali pada kesepakatan awal. “Awalnya kami usulkan untuk dilakukan ujicoba, tapi mereka inginnya langsung saja diterapkan dengan waktu persiapan yang lebih lama,” katanya. Berdasarkan data yang diperoleh, dari sekitar 1.400 unit angkum yang beroperasi di Cianjur sudah terbagi di masing-masing jalur. Sebanyak 219 unit angkum bakal berada di lintasan 1, 216 unit di lintasan 2, 278 unit di lintasan 3, 302 unit untuk lintasan 4, 123 unit di lintasan 5, sebanyak 140 unit di lintasan 6, dan untuk lintasan 7, 8,9, serta 10 masing-masing jumlahnya di bawah 100 unit. “Pembagian dilakukan dengan kesepakatan antar pengurus atas kuota yang disediakan. Dalam waktu dekat bakal ada pengecatan yang disesuaikan dengan trayek yang baru,” jelas Herman. Herman mengatakan, menjelang penerapan tersebut, pihaknya melalui Dinas Perhubungan bakal terus melakukan sosialisasi terhadap pengemudi dan pengguna angkutan umum. Terutama dengan adanya perubahan trayek dari belasan menjadi hanya sepuluh trayek. “Nanti rambu akan dipasang di titik yang dinilai perlu, sementara itu untuk sosialisasi ke pengendara pribadi itu bisa berjalan saat penerapan. Terpenting untuk angkutan umum,” kata dia. Ditambahkan Herman, dalam waktu sebulan, pengendara tidak akan mendapat penindakan meski melanggar rekayasa lalulintas yang baru, namun sebatas diberi informasi dan peringatan. “Kan masih tahap sosialisasi, jadi diingatkan sekaligus diberitahu rute yang baru. Kalau sudah lewat sebulan masih ada yang melanggar, maka pihak kepolisian bakal menindak,” katanya. (angga purwanda)

Mari Beriklan di.. beritacianjur.com

Contact Person

08170024444

Wabup: Laporan Pungli Rekrutmen di RSUD Cianjur Sudah Banyak

Irda Didesak Tindak Tegas! INSPEKTORAT Daerah (Irda) Kabupaten Cianjur diminta fokus dan serius dalam melakukan pemeriksaan terhadap pegawai dan pejabat di lingkungan RSUD Sayang, Cianjur yang diduga terlibat melakukan pungutan liar (Pungli, red) dalam proses rekrutmen pegawai di rumah sakit plat merah itu.

H

al itu, diungkapkan Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman, saat ditemui wartawan disela-sela kegiatan sidak ke RSUD Sayang, Cianjur, Selasa (16/1/2018). Herman menyebutkan, pihaknya telah menerima banyak laporan terkait dugaan pelanggaran itu, termasuk dari manajemen RSUD Sayang, Cianjur. “Kami telah menerima banyak laporan terkait dugaan tersebut (Pungli, red), dan kami langsung perintahkan Inspektorat

BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

(Irda, red) untuk segera memanggil dan melakukan pemeriksaan terhadap para terduga,” ungkap Herman. Selain melakukan pemanggilan dan pemeriksaan, jelas Orang nomor dua di Kabupaten Cianjur, pihaknya juga sudah memerintahkan Irda agar segera memberikan tindakan atau saksi yang sesuai dengan pelanggaran yang mereka lakukan. “Tidak hanya pemindahan tugas atau non job,

tetapi harus ada sanksi lain yang dapat memberikan efek jera, sehingga tidak ada lagi pegawai atau pejabat yang berani melakukan tindakan serupa (Pungli, red),” jelasnya. Ketua Serikat Perjuangan Rakyat Indonesia (SPRI) Kabupaten Cianjur, Rudi Agan, mendesak Bupati dan Wakil Bupati Cianjur untuk memberikan tindak tegas terhadap pegawai dan pejabat dilingkungan RSUD Cianjur yang diduga telah melaku-

kan pungli dalam proses rekrutmen pegawai. Tindakan tegas yang diberikan itu, sambung Rudi, tidak hanya bagi para pegawai dan pejabat yang terlibat saja, tetapi juga bagi Direktur Utama (Dirut) RSUD Sayang, Cianjur. “Tidak hanya pegawai dan pejabatnya saja yang diberikan sanksi tegas, tetapi Dirutnya juga berikan sanksi yang sama. Karena, yang bersangkutan telah lalai dalam menjalankan tugas pengawasan dan

pembinaan di lingkungannya,” tegas Rudi. Sebab, tutur Rudi, persoalan terkait pelanggaran yang terjadi di lingkungan RSUD Sayang, Cianjur tak hanya terjadi saat ini. “Banyak pelanggaran-pelanggaran, baik itu terkait kebijakan ataupun pelayanan yang terus saja terjadi di RSUD Cianjur, jadi kami inginkan adanya tindakan tegas dan serius, terutama dari penegak hukum,” tuturnya. (angga purwanda)

30 Persen DD Dialokasikan Untuk Padat Karya

NET

UNTUK meningkatkan perekonomian masyarakat, sebesar 30 persen Dana Desa (DD) tahun ini harus dialokasikan untuk program padat karya. Hal itu, diungkapkan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Cianjur, Tedy Artiawan, saat ditemui wartawan, Selasa (16/1/2018). Tedy menjelaskan, sebesar 30 persen anggaran DD itu diberikan dalam pembayaran langsung, tetapi

masyarakat harus melakukan pekerjaan atau pembangunan dahulu. “Masyarakat, bekerja dulu, setelah itu mendapatkan pembayaran dari DD melalui program padat karya. Besarannya harus dialokasikan 30 persen dari tersebut,” jelas Tedy. Dituturkan Tedy, tahun ini pencairan DD masih dalam porses. Namu, Tedy tak bisa menyebutkan waktu pencairan DD tahun ini. “Waktunya, belum dapat disebutkan. Karena, APB-

Desnya masih ada yang belum selesai. Sementara, untuk evaluasi pelaksanakan DD tahun lalu sudah selesai sesuai target semuanya,” tuturnya. Sesuai dengan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis, sebut Tedy, pencairan dana desa dibagi menjadi tga termin. Termin pertama sebesar 20 persen, termin kedua 40 persen, dan termin ketiga sebesar 40 persen. “Berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana tahun lalu pencairannya dilakukan dalam dua termin. Termin pertama 60 persen dan termin kedua 40 persen,” jelasnya. Besaran dana desa tahun ini pun diperkirakan akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini informasi dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, besaran alokasi dana desa akan disesuai dengan jum-

lah warga miskin, potensi wilayah, dan sebagainya. “Kalau tahun-tahun sebelumnya kan besaran dana desa itu rata semuanya. Misalnya Rp 800 juta, semua desa mendapatkan dana sebesar itu. Tahun ini antara satu desa dan desa lain tak sama. Nanti tergantung penghitungan dari Kemendes PDTT dan BPS (Badan Pusat Statistik),” bebernya. Prioritas dana desa rata-rata masih banyak digunakan untuk pemban-

gunan isik. Tapi sekarang sudah mulai dialokasikan untuk kegiatan-kegiatan ekonomi yang bisa mendongrak kesejahteraan masyarakat di 354 desa di Kabupaten Cianjur. “Sesuai dengan isyarat pak presiden, agar DD dialokasikan untuk kegiatan ekonomi. Selama 2014, 2015, 2016, dan 2017 fokus dana desa lebih banyak ke infrastruktur. Tahun ini akan diarahkan kepada peningkatan ekonomi lokal,” ungkapnya. (angga purwanda)


Klik! beritacianjur.com

RABU, 17 JANUARI 2018

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC10

Kita Sudah Bekerja Bersama

RIZKI AROHMAN | PERSIB U-19

Pelatih PERSIB, Mario Gomez mengaku senang dengan kemenangan perdana di Piala Presiden 2018. Pada pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (16/1/2018), PERSIB mengalahkan Sriwijaya FC 1-0 berkat gol tunggal Oh In-Kyun pada menit 55.

Siap ‘Turun Gunung’ di Piala Suratin PEMAIN belakang PERSIB U-19, Rizki Arohman menyatakan siap jika harus ‘turun gunung’ di Piala Suratin musim 2018. Dia dan juga Beckham Putra Nugraha diproyeksikan bisa tampil di PERSIB U-19 dan PERSIB U-17. Tahun ini menjadi terakhir buat pemain kelahiran 12 Juli 2001 ini untuk tampil di Piala Suratin. Ia pun bertekad bisa meraih gelar juara nasional, melebihi tahun lalu sebagai peringkat ketiga. “Ini tahun terakhir buat saya main di Piala Suratin. Mudah-mudahan bisa membawa hasil lebih baik dari tahun kemarin, hingga juara nasional,” kata Rohman. Jika rencana itu berjalan, Rohman mengaku sudah punya bekal. Tak hanya pengalaman tampil di Liga 1 U-19, dia juga sudah mengenal baik rekan-rekan setimnya. Sebab, dalam beberapa kesempatan, dia ikut berlatih bersama PERSIB U-17. “Kalau kesulitan sama saja, PERSIB U-19 ataupun PERSIB U-17. Mungkin modal saya untuk Piala Suratin nanti, sudah kenal dengan pemain lain. Jadi tidak ada adaptasi lagi,” katanya.(net/angga)

G

omez mengatakan, timnya menang berkat kerja keras para pemain. Mereka, katanya, berhasil mempertontonkan permainan yang solid. “Kita bermain kuat dan solid hari ini. Saya rasa yang terpenting di laga ini adalah menang. Kita sudah bekerja bersama,”

Henhen Jadi Motivasi Ceceng PEMAIN jebolan Diklat PERSIB kembali mendapat kepercayaan untuk membela Tim Nasional Indonesia. Sebelumnya, Febri Hariyadi dan Gian Zola, kini giliran Henhen Herdiana yang bergabung bersama tim asuhan Luis Milla. Kondisi itu memberikan dampak positif buat pemain Diklat PERSIB, tak terkecuali Ceceng Ahmad Zakaria. Karena Henhen, ia pun semakin bersemangat mengejar impiannya sebagai pesepakbola profesional. Ceceng semakin yakin dengan usaha dan kemauan yang besar, mimpinya itu bisa tercapai ber-

sama Diklat PERSIB. Dia berjanji akan lebih keras berlatih supaya bisa mengikuti jejak pemain bernomor punggung 12 tersebut. “Dengar Mang Hen bergabung timnas tentu senang. Semakin banyak pemain Diklat PERSIB yang ke Timnas. Saya tentunya akan lebih bekerja kerja keras supaya bisa seperti mereka,” kata Ceceng di Lapangan PPI. Bukan hanya tampil apik di lapangan, Henhen merupakan sosok pribadi yang baik di mata Ceceng dan pemain Diklat PERS-

IB lainnya. Sering berkunjung ke Mess Diklat, Henhen tak jarang memberikan motivasi buat junior-juniornya. “Saya selalu ingat kata-kata Mang Hen, seberat-beratnya latihan harus terus dijalani karena akan selesai dan akan ada hasilnya,” ucap pemain jebolan SSB Atep Seven tersebut. (net/angga)

ujarnya pada sesi konferensi pers. Meski menang, Gomez mengaku belum puas dengan penampilan para pemain. Ia bertekad untuk terus memperbaikinya. “Kita hanya memiliki waktu sebulan untuk mempersiapkan tim. Kita harus bekerja lagi. Meski beberapa pemain tak bisa tampil hari ini, kita tetap bekerja keras,” pungkasnya.(net/angga)


RABU, 17 JANUARI 2018

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC11

Coutinho Merapat, Barcelona Tambah Stok WAGs Cantik Philippe Coutinho telah resmi menjadi pemain anyar Barcelona. Sabtu (6/1/2018), Barcelona mengumumkan kedatangan Coutinho dari Liverpool dengan nilai transfer yang diperkirakan mencapai 160 juta euro atau setara Rp 2,6 triliun. Secara otomatis, kehadiran Coutinho pun menambah daftar deretan WAGs cantik yang mereka miliki. Seperti diketahui, Coutinho adalah suami dari Aine.

ESPANYOL

VS BARCELONA

SUPERIORITAS B

arcelona lebih diunggulkan untuk lolos ke babak berikutnya. Pasalnya, Blaugrana punya rekor yang sangat bagus melawan sang rival sekota. Dalam sembilan partai knockout terakhir melawan Espanyol di Copa del Rey, ibarat sebuah tradisi, Barcelona selalu lolos ke babak berikutnya. Terakhir kali Barcelona disingkirkan oleh Espanyol adalah pada tahun 1961 silam. Sebelum ini, pertemuan terakhir kedua tim di Copa del Rey tersaji pada musim 2015/16, ketika Barcelona masih dilatih Luis Enrique. Waktu itu, Barcelona menang 4-1 di Camp Nou pada leg pertama lewat brace Lionel Messi serta gol-gol Gerard Pique dan Neymar. Brace Munir El Haddadi di kandang Espanyol memastikan Bar-

Juara bertahan Barcelona akan melakoni derby kontra Espanyol di babak perempat final Copa del Rey 2017/18. Barcelona akan bertandang ke RCDE Stadium di leg pertama, Kamis (18/1/2018). celona menang 2-0 dan lolos dengan agregat 6-1. Di La Liga musim ini, Barcelona juga sudah bertemu dengan Espanyol dan menunjukkan superioritas mereka. Main di Camp Nou pada jornada 3, pasukan Ernesto Valverde menang telak 5-0 melalui hat-trick Messi serta gol-gol Pique dan Luis Suarez. Espanyol sampai di

perempat inal setelah menyingkirkan Levante dengan agregat 3-2 di babak 16 besar. Sementara itu, Barcelona mengeliminasi Celta Vigo dengan agregat 6-1 berkat kemenangan 5-0 di Camp Nou pada leg kedua. Di kubu Espanyol, pelatih Quique Flores harus kehilangan Sergio Garcia, Pablo Piatti dan Jairo Morillas

yang cedera. Namun dia bisa berharap banyak pada Gerard Moreno, yang telah mencetak 11 gol di semua kompetisi musim ini, sebagai andalan di lini serang. Barcelona tidak bakal diperkuat O u s mane Dembele, yang

harus absen selama tiga hingga empat pekan setelah mengalami cedera ketika menang 4-2 lawan Sociedad. Sementara itu, Philippe Coutinho dan Andres Iniesta masih terkendala kebugaran. Rekrutan baru Barcelona selain Coutinho, yakni bek Yerry Mina, sepertinya juga masih harus menunda debutnya. Valverde bakal kembali mengandalkan Messi dan Suarez di barisan depan dalam skema 4-4-2. Mereka bakal didukung oleh Sergio Busquets, Ivan Rakitic, Denis Suarez dan Paulinho dari lini kedua. (net/ angga)

S USUN AN PEMA I N: Espanyol (4-3-3): Diego Lopez; Javi Lopez, Duarte, Hermoso, Martin; Darder, David Lopez, Victor Sanchez; Baptistao, Gerard Moreno, Melendo. Barcelona (4-4-2): Cillessen; Semedo, Pique, Vermaelen, Digne; Busquets, Rakitic, Denis Suarez, Paulinho; Messi, Luis Suarez.

HEAD TO HEAD (5 PERTEMUAN TERAKHIR) 10-09-2017 Barcelona

5-0

Espanyol (La Liga)

30-04-2017 Espanyol

0-3

Barcelona (La Liga)

19-12-2016 Barcelona

4-1

Espanyol (La Liga)

08-05-2016 Barcelona

5-0

Espanyol (La Liga)

14-01-2016 Espanyol

0-2 Barcelona (Copa del Rey)

07-01-2016 Barcelona

4-1

Espanyol (Copa del Rey)

5 PERTANDINGAN TERAKHIR ESPANYOL 23-12-2017 Espanyol

1-0

Atletico (La Liga)

05-01-2018 Espanyol

1-2

Levante (Copa del Rey)

09-01-2018 Malaga

0-1

Espanyol (La Liga)

12-01-2018 Levante

0-2

Espanyol (Copa del Rey)

15-01-2018 Espanyol

1-1

Bilbao (La Liga)

5 PERTANDINGAN TERAKHIR BARCELONA 23-12-2017 Madrid

0-3

05-01-2018 Celta

1-1 Barcelona (Copa del Rey)

Barcelona (La Liga)

07-01-2018 Barcelona

3-0

Levante (La Liga)

12-01-2018 Barcelona

5-0

Celta (Copa del Rey)

15-01-2018 Sociedad

2-4

Barcelona (La Liga)

REAL MADRID akan bertandang ke markas Leganes untuk melakoni duel leg pertama babak perempat inal Copa del Rey 2017/18, Jumat (19/1/2018). Madrid punya tradisi menang melawan Leganes, tapi tradisi itu sekarang berada dalam ancaman. Dalam empat pertemuan sebelumnya, Madrid selalu bisa mengalahkan Leganes. Itu termasuk dua kali di Copa del Rey, yakni dengan skor 4-3 lewat extra time di putaran tiga musim 2003/04 dan 2-1 di putaran dua musim 2004/05. Di La Liga musim lalu, Madrid juga mengalahkan Leganes kandang (3-0) dan tandang (4-2). Berkaca pada rekor pertemuan tersebut, Madrid harusnya bisa meraih kemenangan pada leg pertama ini meski laga dimainkan di kandang lawan. Namun jika melihat performa, sepertinya Madrid tidak bakal mudah melaku-

Mengancam Tradisi

kannya. Dalam lima laga terakhirnya di semua kompetisi, Madrid hanya sekali menang. Sisanya mereka lalui dengan

dua hasil imbang dan dua kekalahan. Dua kekalahan itu bahkan terasa sangat menyesakkan, karena mereka dapatkan di kandang sendiri, yakni

0-3 melawan sang rival abadi Barcelona dan 0-1 kontra Villarreal. Rentetan hasil negatif tersebut pun membuat pelatih Zinedine Zidane berada dalam tekanan yang cukup besar. Di atas kertas, Madrid seharusnya mampu mengalahkan Leganes. Namun dengan kondisi psikologis tim yang sedang drop, semua bakal jadi lebih sulit. Madrid juga perlu ingat satu hal. Leganes sampai di perempat inal setelah menyingkirkan Villarreal di babak sebelumnya. Itu menunjukkan kalau Madrid sama sekali tak bisa memandang anak-anak asuh Asier Garitano sebelah mata. Madrid harus memberikan yang terbaik jika ingin lolos ke semiinal, terutama dalam situasi saat ini, di mana La Liga sepertinya sudah berada jauh di luar jangkauan mereka. (net/angga)

LEGANES

VS REAL MADRID

SUSUNAN PEMAIN: Leganes (4-2-3-1): Nereo Champagne; Tito, Ezequiel Munoz, Siovas, Diego Rico; Ruben Perez, Gabriel Pires; El Zhar, Eraso, Naranjo; Claudio Beauvue. Madrid (4-3-3): Casilla; Theo Hernandez, Nacho, Jesus Vallejo, Carvajal; Dani Ceballos, Casemiro, Kovacic; Marco Asensio, Mayoral, Lucas Vazquez. HEAD TO HEAD 06-04-2017 Leganes 2-4 Madrid (La Liga) 06-11-2016 Madrid 3-0 Leganes (La Liga) 27-10-2004 Leganes 1-2 Madrid (Copa del Rey) 19-12-2003 Leganes 3-4 Madrid (Copa del Rey) 5 PERTANDINGAN TERAKHIR LEGANES 20-12-2017 Levante 0-0 Leganes (La Liga) 05-01-2018 Leganes 1-0 Villarreal (Copa del Rey) 07-01-2018 Leganes 1-0 Sociedad (La Liga) 11-01-2018 Villarreal 2-1 Leganes (Copa del Rey) 16-01-2018 Betis 3-2 Leganes (La Liga) 5 PERTANDINGAN TERAKHIR MADRID 23-12-2017 Madrid 0-3 Barcelona (La Liga) 05-01-2018 Numancia 0-3 Madrid (Copa del Rey) 08-01-2018 Celta 2-2 Madrid (La Liga) 11-01-2018 Madrid 2-2 Numancia (Copa del Rey) 13-01-2018 Madrid 0-1 Villarreal (La Liga)


HALAMAN

BC12

Klik! beritacianjur.com

RABU, 17 JANUARI 2018

Musibah SDN Kertajaya Mengundang Keprihatinan

Lintas Timur

BERITA CIANJUR/APIP SAMLAWI

52 Ketua RT/RW Terpilih Dilantik SEBANYAK 52 Ketua RT/RW di lingkungan Desa Cibiuk,Kecamatan Ciranjang yang baru terpilih, Selasa (16/1) dilantik Kepala Desa Cibiuk. Pelantikan berlangsung di ruang terbuka, tepanya dibawah pohon mangga halaman depan Kantor Desa Setempat. Nampak hadir, Danramil Ciranjang Kapten ARM Lagimin, Binmas, Binsa, Sekretaris Kecamatan (Sekcam), PAC ARWT Kecamatan Ciranjang, MUI, BPD, LPM, PKK Desa Cibiuk dan undangan lainnya. Acara sumpah janji jabatan Ketua RT/RW terlaksana dengan lancar. Kepala Desa Cibikuk, Yandi Ruhyandi z menjelaskan, setelah selesai melaksanakan pemilihan ketua RT/RW secara serempak, yang dilaksanakan di masing-masing tempat, maka pihak Kepala Desa Cibiuk, langsung melaksanakan pelantikan, mengangkat sumpah janji jabatan sebanyak 38 Ketua RT dan sebanyak 14 Ketua RW terpilih, hal itu dilakukan tiada lain untuk meningkatkan kinerja para Ketua RT/RW dalam rangka membantu pelayanan terhadap masyarakat dilingkungan ke RT an itu sendiri. Karena Ketua RT/RW selaku ujung tombak mashyarakat dalam membantu melaksanakan pelayanan pemerintahan terhadap seluruh warga Desa Cibiuk, dengan itu maka para ketua RT/RW harus memiliki legalitas yang syah dan benar. “Dengan itu, diharapkan seluruh Ketua RT/ RW yang baru diangkat sumpah janji jabatan semoga mampu melaksanakan tugas dengan baik dan benar, “ucap Yandi. Sementara itu, Ketua PWK ARWT Desa Cibiuk, Zenal Arifin menambahkan, dengan dilaksanakan pelantikan para Ketua RT/RW terpilih priode 2018/2023, itu berdasarkan hasil pemilihan secara serentak pada pekan lalu yang sebelumnya para ketua RT/RW yang lama habis masa jabatannya selama lima tahun. Dengan itu, seluruh para Ketua RT/RW yang telah diangakat sumpah janji jabatannya, mampu melaksanakan rugas dengan baik dan benar, piarpun jabatan hanya selaku Ketua RT/RW itu merupakan anugrah dari Allah SWT, Ucap Zenal, pada wartawan. (apip samlawi)

AMBRUKNYA plafon ruang kelas SDN Kertajaya, Desa Sukaratu, Kecamatan Bojongpicung, Senin (15/1) lalu mengundang keprihatinan berbagai pihak.

P

egiat aktivis lingkungan, Hendra Malik mengatakan insiden ini harus segera disikapi kalangan pejabat di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Cianjur. Secepatnya, bangunan yang rusak itu diperbaiki supaya bisa segera dipergunakan lagi anak anak belajar. “Kalau memang perlu dibongkar semua, setelah diperiksa kondisi bangunan yang masih tersisa, ya dibongkar saja. Tapi kalau memang tidak segera diperbaiki yang rusaknya,”ujar Hendra, Selasa (16/1/2017). Perlu diperhatikan juga soal kondisi anak anak pasca insiden tersebut, dikhawatirkan ada dampak sikologis atau trauma. Mereka takut kalau kalau masuk ke dalam ruangan kelas. “Soal sikologis anak ini jangan dianggap remeh, apalagi ada anak yang sampai mengalami sesak karena kaget, “kata Hendra seraya mengungkapan keprihatinanya atas insiden yang menimpa siswa kelas 6 SDN Kertajaya. Senada, keprihatinan disampaikan Ketua PKBM Al Hijrah, Wandi Ubaidilah. Pihaknya berharap semua siswa SDN Kertajaya bisa kembali melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) normal, seperti biasanya. “Mudah mudahan anak anak SDN Kertajaya bisa belajar dengan tenang, seperti sebelumnya. Bangunan yang rusak bisa segera mendapat perhatian Pemerintah Dae-

rah untuk diperbaiki,”ucapnya. Sebelumnya, siswa kelas 6 SDN Kertajaya, Desa Sukaratu Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur mendadak teriak histeris. Tiba-tiba atap bagian plafon ruang kelas yang mereka tempati ambruk. Pada insiden itu, serpihan material gypsum plafon kelas mengenai beberapa siswa, namun tidak menyebabkan luka. Hanya saja empat orang siswa mengalami luka ringan pada bagian kaki, akibat tergencet dan keseleo saat hendak keluar kelas, menyelamatkan diri. Informasi dihimpun, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 WIB, Senin (15/1). Saat itu, para siswa usai berdoa sebelum melaksanakan kegiatan belajar mengajar (KBM). Tiba tiba plafon ruangan kelas yang terbuat dari bahan gypsum dengan ukuran 120x240 lepas dari

Cianjur. Lia mengaku, sebelum insiden terjadi dirinya memang berada di kelas tersebut, setelah itu menyuruh anak anak berdoa terlebih dahulu sebelum melaksanakan KBM. “Sesudah itu saya pergi ke kelas lain, mau memberikan tugas. Dari ruang kelas lain melihat anak anak berhamburan, ya kaget juga,”tutur Lia. Sementara itu Kepala Sekolah SDN Kertajaya, Ai Warmi mengatakan jumlah siswa di kelas itu berjumlah sebanyak 37 orang. Pihaknya mengaku masih bersyukur dalam insiden itu tidak sampai menimbulkan korban, siswa tidak ada yang mengalami luka parah. “A l h a m d u l i l l a h anak-anak kami tidak apa-apa, hanya memang ada 4 orang iswa yang mengalami cedra, tapi bukan dikarenakan tertimpa material plafon yang ambruk. Satu diBERITA CIANJUR/NUKI NUGRAHA antaranya disebabkan kerangka/tulangnya dan men- tergencet kursi sewaktu berdesagalami ambruk. kan menghindari material yang “Teu lami beres berdoa kajadi- ambruk,”beber Ai yang mengaku anna A, ujug ujug ambruk kitu we. baru empat bulan menjabat sebaKaki bengkak gara gara kagencet gai Kepala Sekolah SDN Kertajaya. ku korsi pas bade kaluar kelas, Empat siswa yang mengalami soalna silih sedek da sadayana luka ringan itu sebut Ai, Intan hoyong kaluar”kata Aldi Akbar Nabila mengalami luka lecet pada Karim salah seorang siswa kelas kaki sebelah kanan, Aldi Akbar Ka6 SDN Kertajaya yang mengalami rim mengalami keseleo kaki sebebengkak kaki kananya akibat ter- lah kanan, Nasrul Nazmi luka pada gencet kursi saat ditemui di ru- bahu kanan. mahnya, Kampung Cibiuk. “Kalau Adelia Rahayu itu menSalah seorang guru setempat, galami sesak nafas setelah kejadiLia mengungkapkan baru menge- an, karena kaget,”imbuh tahui kalau atap plafon ruang kelas Setelah kejadian itu sambung Ai, mengalami ambruk, setelah meli- khusus untuk siswa yang menempati hat anak anak berhamburan keluar ruangan tersebut kita pulangkan dikelas sambil berteriak histeris. karenakan beberapa diantaranya “Saya baru tahu kalau plafon mengalami trauma, besok baru belakelas ambruk sewaktu anak anak jar seperti biasa lagi. berhamburan keluar kelas sambil “KBM nantinya bergantian berteriak histeris. Kebetulan saat dengan anak kelas lain. Sementara itu saya sedang berada di kelas ini ruangan kelas tidak dipergunalain,”kata Lia salah seorang guru kan sampai ada perbaikan,”kata Ai. di SDN Kertajaya kepada Berita (nuki)

Sosial

Masyarakat Ujung Tombak Kamtibmas SELAIN aparat, masyarakat memiliki peran yang besar dalam menciptakan sebuah lingkungan kondusif. Bahkan menjadi ujung tombak pelaksanaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Fakta bahwa masyarakat sebagai ujung tombak Kamtibmas sepertihalnya terjadi di Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur. Dimana, berkat kesigapan elemen masyarakat yang ada disana (Haurwangi,red) sebuah aksi tawuran antar pelajar berhasil digagalkan. Peristiwa ini terjadi Jumat (12/1) lalu, sekitar pukul 14.00 Wib. Puluhan siswa MTs yang diketahui berasal dari Kabaten Bandung Barat memasuki wilayah Kecamatan Haurwangi, menumpang kendaraan bak

terbuka. Warga yang melihat itu menduga pelajar yang jumlahnya mencapai 30 orang itu akan menggelar aksi tawuran dengan salah satu sekolah di Haurwangi. Pasalnya, beberapa pelajar terlihat membawa senjata tajam dan alat lainnya. Benar saja, ternyata mereka melakukan penyerangan terhadap pelajar SMP Negeri 1 Haurwangi. Ketua Ranting PP Desa Haurwangi, Idam Wahyu (43) menuturkan, awalanya para pelajar MTs Rajamandala itu satu persatu turun dari mobil bak di pinggir jalan extol, tepatnya di depan Kantor PJR Haurwangi. Selang beberapa menit terlihat beberapa pelajar itu mengejar dua orang pelajar SMP Negeri 1 Haurwangi sambik berteriak teriak.

BERITA CIANJUR/APIP SAMLAWI

“Saat itu saya sedang bersama istri. Melihat seperti itu saya teriaki mereka (pelajar,red), lalu masih ditem-

ani istri mencoba menangkap mereka, namun saat itu tidak seorang pun pelajar MTs yang tertangkap, karena lari masuk

jalan gang secara terpisah. Bersama warga setempat kita kejar terus berusaha menangkap mereka,”tutur Idam. Meski sudah terjepit, pelajar MTs Rajamandala masih terlihat beringas melawan pada warga yang hendak membukarkan. Baru setelah benar benar dikepung warga, akhirnya mereka berhasil diamankan. Dari hasil pengeledahan warga, didapati dalam tas para pelajar 3 buah gir motor yang sudah diikat tali sabuk, 1 buah obeng sedangkan golok dan samurai diduga dibuang di tengah jalan saat dikejar warga. “Setelah kita amankan, saat itu juga dua orang guru MTs kita panggil untuk membawa mereka. Seluruhnya langsung dibawa ke Rajamandala dengan mengunakan mobil bak,”kata Idam. Sementara itu, tokoh masyarakat Kecamatan Haur-

wangi juga sebagai Pembina Yayasan pendidikan NHP Haurwangi, Dede Supyanudin menabahkan, jalan extol maupun jalan lama Desa /Kecamatan Haurwangi, itu rawan dijadikan ajang tauran pelajar dari luar Kecamatan Haurwangi, hingga pernah terjadi korban meninggal dunia. Pihaknya bersama Pemerintahan Kecamatan, desa, seluruh ormas dan seluruh warga Kecamatan Haurwangi, sepakat akan menekan angka terjadinya tawuran di lingkungan Kecamatan Haurwangi, seperti halnya kemarin sore. “Kebersamaan tersebut, harus terus ditingkatkan supaya nama baik Desa/Kecamat Haurwangi benar terjaga dan tauran pelajar bisa dikendalikan seluruh warga setempat,”ucapnya. (apip samlawi)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.