Berita Cianjur - Ini Teguran Keras dari Masyarakat untuk Bupati

Page 1

ECERAN RP 3.000,LANGGANAN RP 60.000,- /BULAN

Info Iklan

Memberi Nilai Lebih

EDISI 650 THN IV

twitter @berita_cianjur

RABU, 9 MEI 2018

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

Klik! beritacianjur.com

08170024444

Berlangganan & Pengaduan

083113380560

Aktivis: Penguasa Harus Hati-hati, Masyarakat Sudah Tahu Siapa Pelaku yang Gelar Aksi Tandingan

Tuntut Berhentikan Bupati, Hari Ini Koalisi Ulama dan Umat Sugih Mukti Gelar Aksi Akbar

Ini Teguran Keras dari Masyarakat untuk Bupati

AKSI akbar hari ini (9/5/2018) merupakan teguran keras dari masyarakat Cianjur, yang sudah muak dan jengah dengan segala kelakuan Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar (IRM) selama dua tahun ini.

I

tulah ungkapan dari Presidium Koalisi Ulama dan Ummat (Komat) Sugih Mukti, Ridwan Mubarak kepada Berita Cianjur, Selasa (8/5/2018). Sebelum menuju Gedung DPRD Cianjur, massa akan berkumpul di Lapangan Joglo (Prawatasari) pukul 09.00 Wib. KE HALAMAN BC7

KARIKATUR: NANDANG S/BC

Ini yang dianggap masyarakat bakal menimbulkan potensi bentrok.

TIDAK TERBIT

‘Adu Bagong’ di Ciranjang, Penunggang Ninja Tewas KECELAKAAN maut yang melibatkan sepeda motor Kawasaki Ninja merah tanpa nomor polisi (nopol) dan mobil Toyota Avanza Nopol B 1163 FKJ, terjadi di Jalan Raya CianjurBandung, Kampung Pasir Honje, Desa Cibiuk, Kecamatan Ciranjang, Selasa (8/5/2018) sekitar pukul 17.45 Wib. Kecelakaan tersebut menyebabkan pengendara sepeda motor bernama

BERKAITAN dengan Libur Kenaikan Isa Almasih, HU Berita Cianjur tidak terbit pada hari Kamis tanggal 10 Mei 2018. Kami akan terbit lagi menyapa pelanggan dan pembaca pada hari Jumat tanggal 11 Mei 2018. Terima Kasih Redaksi

Jadwal Salat

Wilayah Cianjur & Sekitarnya 9 MEI 2018 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04:34

KE HALAMAN BC7

11:50 15:12 17:45 18:57

Kang BeCe

Ini Alasan Gomez Soal Keyakinannya Bisa Taklukkan Mutiara Hitam MESKI berstatus sebagai tuan rumah dan akan berlaga dengan disaksikan puluhan ribu bobotoh, namun Persipura akan menjadi lawan berat bagi Persib pada laga yang bakal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (12/5/2018). Betapa tidak, selain nama besar Persipura, saat ini pun tim Mutiara Hitam berstatus pimpinan klasemen sementara di Liga 1 2018. Dari 7 pertandingan yang sudah dilewati Ian Kabes dan kawan-kawan, 4 di antaranya berhasil dimenangkan. Sementara dua laga berakhir seri, dan satu kali kalah. Poin yang dikumpulkan Persipura adalah 14. KE HAL BC7

KARIKATUR: NANDANG S/BC


HALAMAN

BC2

OpiniWarga

RABU, 9 MEI 2018

Menggelorakan Reindustrialisasi DEINDUSTRIALISASI sudah menjebak Indonesia sepanjang 15 tahun terakhir. Kontribusi industri manufaktur terhadap produk domestik bruto (PDB) terus merosot dari 28,34% pada 2004 menjadi 21,01% pada 2014. Oleh: Zulkifli Hasan Ketua Umum Partai Amanat Nasional dan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia /MPR RI

L

alu pada 2015 (20,99%), 2016 (20,51%), dan 2017 (20,16%). Industri manufaktur adalah proses produksi via mekanisasi (menggunakan mesin) untuk mengubah bahan mentah menjadi barang jadi atau setengah jadi yang memiliki nilai jual dalam skala besar atau produksi massal. Kelebihannya adalah bahwa industri manufaktur andalan akan mampu menyerap tenaga kerja yang besar dengan kapasitas produksi yang diutamakan untuk ekspor. Namun, dengan sejarah industri manufaktur Indonesia yang berangkat sebagai substitusi impor, faktanya kemudian porsinya ternyata lebih besar untuk pasar domestik. Tercatat kapasitas ekspornya hingga kini hanya sekitar 40%. Lebih kecil dibandingkan ekspor produksi manu-

faktur Malaysia (62%), India (55%), serta Thailand dan Vietnam (73%). Masalah lain, sektor manufaktur hanya mampu menorehkan tingkat pertumbuhan yang selalu di bawah PDB. Lihat saja, sepanjang 2011–2017, rata-rata pertumbuhan industri manufaktur sebesar 4,82%, sedangkan pertumbuhan PDB rata-rata 5,39%. Namun, sumbangan industri manufaktur yang seperlima PDB tersebut masih terbilang sebagai kontribusi terbesar, dibandingkan sektor pertanian dan perdagangan yang masing-masing hanya 13%. Meskipun disayangkan, dalam hal penyerapan tenaga kerja, manufaktur di posisi keempat, setelah pertanian, perdagangan, dan sektor jasa kemasyarakatan. Padahal, di era 1990an, industri manufaktur Indonesia masih berjaya dengan pertumbuhan 11%

per tahun dan menguasai 4,6% industri manufaktur dunia. Namun, kejayaan tersebut kian surut dan saat ini industri manufaktur Indonesia hanya mampu tumbuh sekitar 4-5% per tahun. Otomatis, Indonesia sebagai negara terbesar dengan jumlah penduduk terbanyak di ASEAN belum dapat menguasai perdagangan kawasan. Indonesia hanya dijadikan pasar oleh negara tetangga, terutama dari produk-produk manufaktur. Akibatnya neraca perdagangan Indonesia sering kali ­defisit. Dengan kata lain, tantangan yang dihadapi sektor industri manufaktur sangat berat. Apabila perhatian kebijakan terhadap sektor ini tidak ditingkatkan secara masif dan signifikan, gejala deindustrialisasi yang belakangan sudah mulai berlangsung dikhawatirkan lambat laun akan semakin menjadi kenyataan. Kekhawatiran terhadap rendahnya daya saing industri manufaktur, bukan saja berdampak pada perdagangan. Lebih dari itu, pelemahan kinerja manufaktur juga berdampak pada perekonomian. Struktur ekonomi menjadi kian rapuh, karena hanya didukung oleh perkembangan sektor yang kurang menyerap tenaga kerja formal dan cenderung menyerap pekerja informal. Saya berpendapat Indonesia akan sulit maju jika sektor informal terlalu besar, karena

produktivitas ekonomi sulit berkembang. Jadi, pemerintah harus benarbenar fokus memikirkan langkah-langkah untuk melakukan reindustrialisasi, termasuk aneka rupa insentif, apa pun bentuknya. Karena insentif akan menjadi motor yang bisa menggerakkan investasi, terutama insentif untuk sektor manufaktur yang akan menghangatkan kembali mesin-mesin sektor industri kita. Jika tidak, peningkatan konsumsi dalam negeri, misalnya, hanya akan diisi oleh produk-produk impor yang akan mempertebal kocek negara importir sebagaimana biasanya terjadi selama ini. Imbasnya, sampai hari ini tentu sudah kita lihat dan rasakan. Dari sisi ekspor, misalnya. Meskipun ekspor Indonesia yang terbesar ditujukan ke negaranegara anggota ASEAN, total neraca perdagangan nonmigas Indonesia dengan negara-negara sekawasan ternyata selalu mencatatkan defisit, atau dengan kata lain nilai impornya jauh lebih besar. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), dalam sejarah 15 tahun (2000-2015) Indonesia pernah mencapai surplus neraca perdagangan hanya pada 2011. Setelah itu, defisit neraca perdagangan cenderung semakin melebar dari tahun ke tahun. Dari sembilan negara anggota ASEAN, perdagangan Indonesia hanya surplus

terhadap Filipina, Myanmar, Kamboja, dan Laos. Kemudian, secara keseluruhan, kinerja total ekspor Indonesia, baik migas maupun nonmigas, dalam enam tahun (2011–2016) memang menurun drastis yakni dari USD203.495,6 juta menjadi sekitar USD144.433,5 juta atau turun 29,02%. Sementara dalam periode yang sama, impor juga menurun dari USD177.435,6 juta menjadi USD135.650,7 juta atau turun 23,5%. Nah, penurunan laju ekspor yang lebih besar dari laju impor menyebabkan surplus neraca perdagangan Indonesia turun dari USD26.061,1 juta menjadi USD8.782,8 juta. Di sisi lain, ekspor nonmigas di periode sama turun 18,9% dari USD162.019 juta menjadi USD131.346,5 juta. Sementara impor nonmigas hanya turun 14,5% atau turun dari USD136.734 juta menjadi USD116.925,9 juta. Akibatnya surplus neraca perdagangan nonmigas turun dari USD25.283,5 juta pada 2011 menjadi USD14.420,6 juta pada 2016. Data menunjukkan, tujuan ekspor nonmigas Indonesia didominasi negara-negara ASEAN, yakni mencapai 22,3% pada 2015. Pangsa ekspor nonmigas ke negara-negara ASEAN meningkat dibandingkan pada 2011 yang hanya mencapai 20,7%. Namun, nilai ekspornya menurun 20,2% atau turun dari sekitar USD42.098,9 juta (2011) menjadi USD33.577 juta

(2015). Perkembangan serupa terlihat pada dua bulan berturut-turut sejak awal tahun, bahkan sejak Desember 2017. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, neraca perdagangan Indonesia mengalami defisit USD670 juta pada Januari 2018. Indonesia mengalami defisit neraca perdagangan dengan sejumlah negara, antara lain China, Thailand. Secara umum, memang ada surplus USD182 juta di sektor nonminyak dan gas (migas) pada Januari. Kendati demikian, impor pun naik sehingga tercatat defisit neraca perdagangan USD670 juta pada Januari 2018. Adapun untuk nonmigas, surplusnya tercatat USD182 juta yang kemudian terkoreksi dengan adanya defisit migas. Sebenarnya, neraca perdagangan Indonesia sudah mengalami defisit sejak Desember 2017, yakni USD0,27 miliar yang dipicu defisit sektor migas USD1,04 miliar. Namun, saat itu neraca perdagangan sektor nonmigas surplus USD0,77 miliar sehingga secara keseluruhan masih tercatat surplus. Kondisi pada Februari pun ternyata masih tetap sama. BPS merilis hasil neraca perdagangan per Februari 2018 yang mengalami defisit USD0,12 miliar. Melalui hasil ini, neraca perdagangan Indonesia sudah tiga kali mengalami defisit secara berturutturut sejak akhir 2017.

Risiko pahit lainnya kemudian, kondisi neraca perdagangan seperti itu membuat Indonesia mencatatkan net international investment position negatif lebih dari USD400 miliar alias mempunyai net external liabilities atau benarbenar negara dengan neraca sebagai negara debitor. Apa artinya? Artinya adalah bahwa jika ekspor kian melemah, terutama dari produk-produk industri manufaktur, kapasitas bayar utang Indonesia akan semakin melemah, mengingat di satu sisi tax ratio Indonesia yang sangat rendah dan sulit bertumbuh, di sisi lain kekuatan ekspor internasional Indonesia pun kurang menjanjikan dan semakin keropos (akibat deindustrialisasi). Alhasil, kesempatan untuk mendapatkan devisa yang berlipat kian menjauh. Oleh karena itu, mengapa banyak pihak berpendapat bahwa utang Indonesia berada di atas fondasi ekonomi yang semakin keropos. Untuk itu, tidak bisa tidak, pemerintah harus melakukan langkah-langkah yang sangat strategis untuk membangun ulang sektor industri kita (reindustrialisasi) dan secara perlahan melakukan pembenahan kualitas pertumbuhan ekonomi nasional agar bisa dinikmati secara adil dan merata oleh masyarakat, pun bisa membawa Indonesia semakin berdaya saing di kancah internasional. Semoga! (*)

Menyoal Bantuan Langsung Lempar AKSI Presiden Jokowi memberikan bantuan kepada masyarakat di berbagai daerah yang dikunjunginya baru-baru ini dan viral di media sosial mendapat kritik dari banyak kalangan. Bahkan kritik juga datang dari para bekas pendukungnya pada Pemilu 2014 lalu. Oleh: Mohammad Nasih Pengajar di Program Pascasarjana Ilmu Politik UI dan FISIP UMJ, Guru Utama di Rumah Perkaderan dan Tahfidh al-Qurían Monash Institute

S

ecara umum para pengkritik aksi tersebut memandang bahwa cara yang dilaku-kan Presiden Jokowi tersebut tidak manusiawi dan tidak memperlakukan rakyat sebagai manusia bermartabat.

Lebih dari itu, sesungguhnya cara yang ditempuh itu sangat tidak mencerminkan pe-nyelenggaraan negara yang efektif dan efisien. Seorang pemimpin politik harus memiliki visi dan misi yang memungkinkannya untuk memberikan pelayanan dan advokasi kepada seluruh rakyat yang membutuhkan di seluruh IKLAN KOLOM DISPLAY / BANNER / X BANNER wilayah negara. Karena - Halaman 1 Atas : Rp 55.000/mmk kerja besar - Halaman 1 Bawah : Rp 50.000/mmk itulah pem- Halaman Back Cover : Rp 42.500/mmk impin politik - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk diperlukan - Halaman Black White : Rp 32.500/mmk dan diberi IKLAN ADVERTORIAL kekuasaan - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk yang sa-ngat besar. - Halaman Black White : Rp 30.000/mmk Dalam sisIKLAN LAYANAN MASYARAKAT/ SOSIAL/ DUKACITA (OBITUARI) tem presiden- Halaman Full Colour Rp.25.000/mmk sial, bahkan - Halaman Black White Rp 20.000/mmk kekuasaan se-

Harga Iklan Resmi

Harian Umum Berita Cianjur

IKLAN SPREAD CENTER

- Halaman Full Colour

:

Rp 35.000/mmk

- Halaman Black White

:

Rp 35.000/mmk

IKLAN SUPER SPREAD CENTER - Halaman Full Colour

:

Rp 33.000/mmk

- Halaman Black White

:

Rp 29.000/mmk

Info kerjasama/diskon: 081563424444 PT. Jembatan Mediatama Cianjur (Media Cetak,Online & Event Planner)

orang presiden adalah yang terbe-sar. Jika hanya bekerja dalam skala yang tidak luas untuk sejumlah orang yang tidak terlalu banyak, organisasi sosial atau bahkan orang biasa yang berjiwa sosial atau yang sedang melakukan pembangunan citra pun sudah bisa mel akukannya. Namun tidak bisa dibayangkan jika seorang presiden dengan posisi politik tertinggi dalam sistem politik harus memberikan bantuan dengan cara demikian kepada penduduk miskin. Seorang pemimpin seharusnya benar-benar menjadikan visi yang besar untuk mengelola sebuah negara yang besar, apalagi sebesar Indonesia dengan penduduk lebih dari 200 juta. Tidak ada pilihan lain selain benar-benar menggerakkan struktur-struktur negara agar bisa bekerja secara optimal untuk memberikan perlindungan, pelayanan, dan advokasi kepada seluruh rakyat. Dan Indonesia sesungguhnya sudah memiliki struktur yang lengkap untuk melakukan semuanya itu. Cara langsung lempar untuk memberikan bantuan kepada rakyat itu menunjukkan be-berapa hal. Pertama, kurangnya visi tentang pendataan penduduk secara valid. Negara

mesti memiliki data yang valid mengenai jumlah penduduk, lengkap dengan pengklasifikasiannya yang dalam konteks bantuan tentu harus dipastikan mana penduduk yang sejahtera dan prasejahtera. Sebab, jika tidak berbasis data yang akurat, bantuan bisa dipastikan akan tidak tepat sasaran. Terlebih lagi ada fenomena dalam sebagian masyarakat di Indonesia yang menyukai bantuan, walaupun sesungguhnya mereka dalam kategori tidak berhak. Kedua, belum adanya konsepsi tentang bantuan yang adil dan merata. Kebijakan negara harus bersifat inklusif, sehingga tercipta keadilan dan/atau pemerataan pada seluruh rakyat. Sebab, anggaran negara sesungguhnya didesain agar terwujud keadilan sosial dan ekonomi bagi seluruh rakyat. Bahkan itu menjadi salah satu titik tekan yang sangat terasa dalam Pancasila. Cara langsung lempar itu hanya bisa dirasakan oleh orangorang yang kebetulan berada di dekat lokasi Presiden Jokowi melakukan lawatan. Sementara mereka yang agak jauh saja tidak akan bisa mendapatkannya. Ketiga, belum adanya konsepsi pemberdayaan. Konsepsi bantuan di samping harus ada yang lang-

sung bisa dimanfaatkan oleh rakyat, karena kondisi yang sangat mendesak, juga mesti memberikan dampak jangka panjang berupa kemandirian yang mendapatkan bantuan. Dalam konteks yang terakhir ini, esensi bantuan negara kepada rakyat mestinya adalah kail, bukan ikan. Dan, untuk mewujudkan itu, memerlukan proses, bukan sekadar lempar lalu ditinggal. Jika itu yang dipilih, maka rakyat miskin akan tetap dalam keadaan mereka itu dan selalu menjadi beban negara, bukan kontributor kemajuannya. Akan menjadi objek politik para politisi yang memanfaatkan ketidakberdayaan dan kebodohan mereka, tidak akan pernah bisa menjadi rakyat cerdas yang bisa menggunakan hak politik se-cara objektif, apabilagi menjadi subjek politik. Keempat, tidak memiliki visi pendidikan kepada rakyat untuk memiliki harga diri yang tinggi, sehingga membangkitkan semangat mereka untuk pantang menerima bantuan dan memilih untuk bekerja sendiri dalam mencukupi kebutuhan sendiri. Sesungguhnya inilah yang mesti ditekankan oleh Presiden Jokowi. Sebab, dalam kampanyenya, salah satu wacana besar yang digaungkan ada-

lah revolusi mental. Dengan menempatkan rakyat sebagai penerima bantuan langsung lempar itu, mentalitas macam apa yang bisa dibentuk? Negara memiliki kewajiban untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, bukan malah merusak cara berpikir rakyat dengan bantuan-bantuan langsung lempar yang justru akan merusak mentalitas rakyat ke dasar yang paling rendah. Karena itu, aksi bantuan langsung lempar itu harus dihentikan. Caracara demikian tidak layak dilakukan oleh siapa pun yang memiliki kekuasaan struktural. Sebab, dengan kekuasaan yang besar, seorang pemimpin politik memiliki kuasa atau daya untuk menggerakkan semua struktur negara yang memang didesain untuk itu. Seluruh bantuan negara kepada rakyat harus didesain sedemikian rupa, agar seluruh rakyat menjadi pribadi-pribadi yang berdaya, sehingga di masa depan bisa menjadi kontributor-kontributor optimal dalam mengakselerasi pembangunan negara. Biarlah yang memberikan bantuan langsung dengan cara-cara sporadis itu adalah rakyat biasa atau yang ingin kembali menjadi rakyat biasa. Wallahu a’lam bi al-shawab. (*)

Komisaris Utama: H Ishaq Robin. | Direktur Utama Anton Ramadhan. | Pemred: Gia Gusniar. | Dewan Redaksi: Anton Ramadhan, Fonda Lapod, Gia Gusniar, Nuki Nugraha, T. Budiyanto | Redaktur: Mustofa, | Asisten Redaktur: Angga Purwanda. | Reporter: Apip Memberi Nilai Lebih BERITA MEDIA GROUP Samlawi. |Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudistira, Ziad Zed Zubaidi. | Grafis: Nandang S | Manager HRD & Keuangan: T Jayanti Pardosi. | Manager Iklan & Markom: H Ahmad Rizky Alfaraby | Manager Sirkulasi & Umum: Tavip Supriatna | Kabiro Ciranjang: Nuki Nugraha | Divisi Iklan: H. Heryanto. | Divisi Sirkulasi: Solihin, Dede Suherlan. | Divisi Keuangan: Ebes. Emma Maryani. | Divisi Umum: Harun Kurniawan, Eded Kurniawan. ALAMAT KANTOR REDAKSI/SIRKULASI/IKLAN: Jl. Gatot Mangkupraja no. 15 ds. Nagrak Kec. Cianjur. No Tlp: 0263-2283130. | Email: newsredaksibc@gmail.com SELURUH WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU MENGENAKAN TANDA PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT TUGAS SERTA TIDAK DIPERKENANKAN UNTUK MEMINTA ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER


HALAMAN

BC3

Jabar

+ Nasional RABU, 9 MEI 2018

Pelaku Transportasi Konvensional Jabar Sampaikan 3 Tuntutan

Minta Menegakkan PM 108 Terkait Transportasi Online WADAH Aliansi Aspirasi Transportasi (WAAT) Jawa Barat menyampaikan tiga tuntutan dalam audiensi bersama Dinas Perhubungan Jawa Barat.

T

erkait persoalan penerapan Peraturan Menteri Perhubungan 108 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan ­Angkutan Umum Tidak dalam Trayek. WAAT meminta pemerintah melalui Dinas Perhubungan Jawa Barat untuk menegakkan PM 108. Sebab sejauh ini implementasi aturan tersebut masih belum ditegakkan secara penuh. Salah satunya soal penerapan kuota transportasi online di Jawa Barat. Berdasarkan hasil kesepakatan, jumlah kuota tersebut seharusnya ada 7.700 unit. Namun fakta di lapangan melebi-

NET

hi angka yang sudah ditetapkan. Menurut mereka jika ini dibiarkan bisa menggangu persaingan usaha.

“Di lapangan bahkan 20 ribu lebih, ini kan ada overload,” kata Hermawan, Ketua WAAT Jawa Barat usai mel-

akukan audiensi di Gedung Sate, Selasa (8/5/2018). Ia mengatakan, dengan kondisi tersebut, kekhawatiran

persaingan usaha bukan hanya dari pelaku transportasi konvensional melainkan juga di transportasi online. Sebab bakal ada

pengurangan besar- besaran dari 20.000 ke 7.700 unit. “Sangat khawatir dengan pihak online sendiri karena mereka sama susah. Kuota yang overload mereka juga saling bantai di online. Ini permasalahan bukan hanya di konvensional tapi sesama online juga,” katanya. Tuntutan kedua, WAAT ingin dipertemukan dengan Kementrian Perhubungan dan Kementrian Komunikasi di tingkat pusat. Sebab dengan begitu aspirasi dari WAAT bisa sampai langsung dan tidak lagi dibolapimpongkan. “Janjinya bertemu minggu ini jika tidak terealisasi kita bisa melakukan aksi lagi,” katanya. Tuntutan ketiga yakni ditangguhkanya biaya retribusi di terminal kepada pelaku transportasi konvensional. Ia merasa hanya transportasi konvensional yang dibebankan biaya sementara transportasi online tidak. Oleh karena itu WAAT meminta adanya kesetaraan dan keadilan. “Ini hanya soal keseimbangan. Kalau istilahnya kalo peraturan ini belum ditegakkab, mereka tidak perlu melakukan (retribusi). Artinya ingin ada taraf kesetaraan keadilan. Misalnya angkot ada yang dirazia, online enggak,” kata­ nya. (net/bis)

Satgas Citarum Harum Sidak Pabrik di Cimahi Selatan KPK Identifikasi 9 Titik Rawan Korupsi di Pemerintah Daerah

NET

Wiranto Tegaskan Kasus HTI Bukan Pemerintah Melawan Islam MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto mengapresiasi putusan PTUN yang menolak gugatan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) seluruhnya. Deputi Bidang Koordinasi Hukum dan Hak Asasi Manusia Kemenko Polhukam Jhoni Ginting menyampaikan Wiranto menilai banyak yang tidak menyadari bahwa yang digugat adalah sesuatu yang sangat menentukan keberhasilan penjagaan keutuhan, eksistensi negara, dan kelangsungan hidup bangsa Indonesia dalam bingkai NKRI dan berdasarkan Pancasila. “Menyatakan apresiasi dan rasa syukurnya bahwa keberanian untuk menyatakan yang benar itu benar dan yang salah itu salah, masih dimiliki lembaga hukum di lndonesia,” ujar Jhoni Ginting dalam Forum Merdeka Barat, di Kemenkominfo, Jakarta Pusat, Selasa (8/5/2018). Status badan hukum Hizbut Tahrir Indonesia dicabut oleh Kementerian Hukum dan HAM. Keputusan ini berdasarkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Kemasyarakatan (Perppu Ormas). “Kalau sampai gugatan itu diterima, kita tidak tahu lagi instrumen apa dan bagaimana caranya menjaga keutuhan negeri ini. Yang pasti akan banyak lagi bermunculan ormas-ormas yang nyata-nyata tidak setuju dengan nasionalisme, demokrasi, Pancasila, dan NKRI,” ujar Menko Polhukam Wiranto saat melaksanakan tugas negara ke Myanmar, Selasa (8/5/2018). Wiranto menjelaskan jika ormas ini mendapat ruang gerak dalam perjuangannya guna mewujudkan impian mereka masing-masing, negeri ini pasti akan terkoyak-koyak dari dalam. Indonesia akan luluh lantak karena membiarkan munculnya persemaian bibit-bibit perpecahan dalam kehidupan bangsanya. Menko Polhukam juga mengingatkan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa PTUN maupun Mahkamah Konstitusi bukanlah ajang pertarungan antara Pemerintah melawan Islam melainkan ajang untuk mencari kebenaran hukum dalam menjaga keutuhan NKRI. (net/bis)

NET

SATUAN Tugas (Satgas) Citarum Harum kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pabrik yang berdiri dan beroperasi di kawasan Cimahi, khususnya di Cimahi Selatan. Sidak yang dilakukan pada hari Selasa (8/5/2018) itu sebagai langkah pengawasan dan penertiban pabrik yang membuang limbah langsung ke aliran sungai tanpa melalui pengolahan di Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) terlebih dahulu. Dipimpin oleh Dansektor 21 Satgas Citarum Harum, Kolonel Inf. Yusep Sudrajat, belasan anggota Satgas Citarum Harum subsektor Kota Cimahi mengecek pengelolaan air limbah di dua pabrik, yaitu PT. Matahari Sentosa dan PT. Matahari Sentosa Jaya, di kawasan industri Jalan Joyodikromo, Kelurahan Utama, Kecamatan Cimahi Selatan. Kedatangan Satgas Citarum tak mampu ditolak oleh pihak keamanan perusahaan. Bahkan, Satgas

“Akan kami pantau terus, ada jeda waktu selama tiga bulan, dan silakan perusahaan memperbaiki pengelolaan limbahnya. Kalau masih tetap seperti ini, konsekuensinya bisa penutupan dan pidana bagi pemilik.” Citarum langsung masuk ke tempat pengolahan limbah, khawatir pihak pabrik melalukan penutupan saat Satgas Citarum Harum menunggu perwakilan perusahaan yang akan ditemui. Di PT. Matahari Sentosa, Yusep meminta agar hasil pengolahan limbah bisa lebih dioptimalisasi. Hal tersebut lantaran air yang keluar dari IPAL masih sangat kotor dan

masih mengandung busa. “Saya minta agar perusahaan memperbaiki pengelolaan limbah mereka. Sebetulnya mereka sudah baik dengan mengolah limbah melalui IPAL, hanya saja tidak maksimal. Indikatornya, taruh saja ikan mas di bak penampungan, kalai ikan itu hidup selama beberapa minggu, artinya sudah baik,” kata Yusep disela-sela pelaksanaan sidak. Di pabrik ke dua, yakni PT. Matahari Sentosa Jaya, lagi-lagi Yusep dan timnya menemukan jika pengolahan limbah di pabrik tersebut belum maksimal. Ia kembali meminta pihak perusahaan memperbaiki pengelolaan limbahnya. “Akan kami pantau terus, ada jeda waktu selama tiga bulan, dan silakan perusahaan memperbaiki pengelolaan limbahnya. Kalau masih tetap seperti ini, konsekuensinya bisa penutupan dan pidana bagi pemilik,” tegasnya. (net/bis)

NET

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) mengidentifikasi sembilan titik rawan korupsi di pemerintah daerah. Menurut Penasihat KPK, Mohammad Tsani Annafari, identifikasi tersebut berdasar kasus yang telah ditangani lembaga antirasuah tersebut. Tsani menyebutkan, sembilan titik tersebut adalah perencanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), penganggaran APBD, pelaksanaan APBD, dan perizinan. Selanjutnya, pembahasan dan pengesahan regulasi, pengelolaan pendapatan daerah, rekrutmen- promosimutasi dan rotasi kepegawaian, pelayanan publik, dan proses penegakan hukum. Menurutnya, calon kepala daerah perlu mendapat pembekalan agar tidak melakukan tindakan korupsi jika terpilih menjadi pemimpin daerah. “Saat ini ada 14 gubernur dan 75 bupati atau wali kota atau wakilnya yang terjerat korupsi. Jangan ditambah lagi,” jelasnya dalam Pembekalan Anti Korupsi dan Pengumuman LHKPN Calon Kepala Daerah di Hotel Quest Semarang, Selasa (8/5/2018). Pembekalan tersebut diikuti dua pasang calon gubernur, dua pasang dari Banyumas, dua pasang dari Karanganyar, lima pasang dari Kudus, dua pasang dari Magelang, tiga pasang dari Tegal. Selanjutnya, tiga pasang dari Temanggung, dan lima pasang dari Kota Tegal. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengingatkan kepada calon kepala daerah di Jawa Tengah untuk menghindari pungutan retribusi dan dana bantuan sosial yang berpotensi menjadi ladang korupsi. Sebab, menurutnya banyak kepala daerah yang tersandung skandal korupsi dari hasil dua pungutan tersebut. Tiap calon kepala daerah, kata Tjahjo juga harus memperhatikan potensi kerawanan korupsi lainnya. Menurutnya yang patut diperhatikan calon kepala daerah yakni kerawanan pola pengadaan barang dan jasa, pengaturan perencanaan anggaran. Kemudian, ia menyebut tantangan terberat lainnya yang harus dihadapi calon kepala daerah yaitu masalah narkoba dan ketimpangan sosial seperti merebaknya malaria, angka kematian ibu dan anak serta gizi buruk. (net/bis)


HALAMAN

BC4

Pilkada 2018 RABU, 9 MEI 2018

Di Bekasi, Relawan Gelar Ramadan “Asyik”

NET

SESAAT lagi masyarakat Indonesia akan menyongsong datangnya bulan suci Ramdhan. Dalam rangka menyambut Ramadhan, Rumah Relawan Sahabat Asyik gelar festival qashidah se-Kota dan Kabupaten Bekasi. “Acara ini kita adakan dalam rangka kita bersilaturahmi masyarakat Kota dan Kabupaten Bekasi,” ujar Syamsudin selaku ketua pelaksana acara, Senin (7/5/2018) seperti dirilis PRFM. Acara ini bertajuk Gema Ramadhan Asyik, dengan acara utama Festival Qashidah “Asyik & NF Cup 1”. Suasana Ramadhan pada acara ini begitu terasa. Syamsudin menjelaskan, acara tersebut sekaligus juga sebagai ajang untuk silaturahmi. “Utamanya perlombaan ini ialah sebagai ajang silaturahmi. Oleh karena itu, In syaa Allaah, semua peserta akan mendapatkan pi-

agam penghargaan,” terang Syamsudin. Acara ini juga dihadiri oleh Cawagub Jabar nomor 3, Ahmad Syaikhu. Dalam sambutannya Ahmad Syaikhu mengaku tak menyangka sambutan masyarakat atas acara yang digelat ternyata cukup antusias. “Awalnya ga nyangka bakal rame, eh yang daftar sampai 38 peserta,” ucapnya. Lebih lanjut, Syaikhu berharap, acara ini selain untuk ajang perlombaan, namun juga bisa menjadi ajang silaturahmi. Ia juga mengungkapkan, qashidah ini merupakan salah satu bentuk kesenian yang menonjolkan keindahan. “Qashidah ini merupakan salah satu kesenian yang menonjolkan keindahan dan Allaah mencintai keindahan, apalagi lirik-lirik qashidah itu mengungkap kecintaan kita pada Allaah dan Rasul-Nya,” ungkap Syaikhu. (net/bis)

Kepada Ratusan Wisudawan STKIP, Kang Hasan Titip Pendidikan Karakter KETUA Umum Perhimpunan Alumni Pendidikan Pasundan Indonesia (PAPPI), Hasanuddin atau akrab disapa Kang Hasan, memberikan motivasi kepada para wisudawan yang lulus dari Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Pasundan, pada perhelatan Wisuda Sarjana XXXIV dan Magister X STKIP Pasundan tahun akademik 2017-2018, di Hotel Harris, Kota Bandung, Selasa (8/5/2018). Pria yang juga pengurus Dewan Pangaping Paguyuban Pasundan menyampaikan, kelulusan merupakan gerbang awal untuk berjuang meraih cita-cita, serta terus mengamalkan ilmu yang didapat selama proses belajar di perkuliahan, sebagai bekal hidup di tengah masyarakat dan memberikan kontribusi terhadap kemajaun bangsanya. “Para Sarjana harus memikirkan setelah lulus apa yang kita kerjakan, terus berkarya dan berjuang untuk NKRI agar lebih baik lagi,” ungkap Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 2 itu. Kang Hasan juga menitipkan, agar para sarjana Keguruan tersebut, untuk terus menanamkan nilainilai pendidikan berkarakter kepada seluruh generasi bangsa. Menurutnya, pendidikan berkarakter berperan penting, untuk mempertahankan identitas suatu

bangsa, baik dari akhlak, kecerdasan intelektual, hingga budayanya. “Sebagai lulusan STKIP, anda semua adalah calon guru masa depan yang menentukan nasib bangsa, maka pertahanankan pendidikan yang berkarakter, jangan sampai hilang,” tegasnya. Hal yang sama, disampaikan oleh Ketua Umum Paguyuban Pasundan Didi Turmudzi yang menekankan, agar para sarjana memiliki karakter yang pantang menyerah dan pemberani dalam menghadapi tantangan kedepan. Selain itu, dengan persaingan global yang sangat kuat, sarjana juga harus mampu menjadi petarung dan mengalahkan para pesaingnya. “Jangan Jadi beban, tapi jadi solusi bagi setiap persoalan di masyarakat Jawa Barat dan masyarakat Indonesia,” terangnya. Didi juga menekankan, agar lulusan Pasundan, memiliki kemandirian ekonomi, melalui wirausaha. Menurutnya, dengan berwirausaha, mahasiswa tidak hanya memiliki ekonomi yang mandiri, tetapi juga mampu menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat. “Sarjana juga harus memiliki budaya Bisnis, karena pintu rizki disitu banyak pintunya dan memiliki sifat efisien yakni jangan boros,” pungkasnya. (net/bis)

Nelayan Minta Ridwan Kamil Bangun Destinasi Wisata Pasar Ikan Hari pertama sepulang dari lawatannya ke Amerika, Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 1 Ridwan Kamil kembali melakukan kampanye politiknya untuk memenangkan kontestasi Pilgub 2018.

R

idwan Kamil datang ke beberapa desa dan komunitas di Cire-

bon. Di kampung nelayan, Desa Gebang Mekar, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, Senin (7/5/2018), Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil, mendapat banyak curhatan terkait kondisi desa. Salah satunya, dia diminta membangun destinasi wisata baru terkait perikanan. Desa Gebang Mekar dikenal sebagai desa nelayan pemasok komoditi perikanan terbesar di Kawasan Pantura. M Idris, sesepuh desa itu percaya, jika Kang Emil terpilih sebagai Gubernur Jawa Barat dapat membawa perubahan bagi tatanan masyarakatnya. Terbukti, Bandung di bawah

NET

kepemimpinan Kang Emil menjadi kota yang diminati para pelancong. “Karena itu, kami, nelayan berharap kepada Ridwan Kamil agar wilayah Gebang dapat destinasi wisata terkait pasar ikan yang representative,” ujar Idris. Menurut Idris, Kang Emil adalah sosok pemimpin kreatif, penuh ide, inovasi, dan gagasan baru. Setelah melihat potensi desa Gebang sebagai desa nelayan, dia yakin, Kang Emil sudah memiliki ide terbaik untuk desanya. “Nelayan ingin dibuatkan pasar ikan seperti di luar negeri, dimana orang-orang

senang berbelanja ikan dan bisa langsung dimasak di tempat. Sehingga Desa Gebang bisa jadi destinasi pariwisata baru,” katanya. Persoalan lain yang mengemuka adalah mengenai alat kerja, seperti kapal yang selama ini mereka gunakan adalah kapal kecil. Mereka minta ditingkatkan menjadi kapal besar. Carmad, nelayan setempat menyatakan bahwa masyarakat Desa Gebang perlu kapal yang lebih besar dan modern untuk meningkatkan produktivitas. “Ketika sudah ada kapal besar, maka perlu dermaga untuk sandar kapal-kapal bertonase lebih besar,” timpalnya.

Menurut dia, nelayan di Desa Gebang terkenal dengan hasil tangkapan ikan terbesar di Pantura. Tapi sayang, belum terbangun infrastruktur seperti dermaga yang memadai untuk menampung kapal-kapal bertonase besar. Karenanya hingga kini, nelayan masih menggunakan kapal kecil untuk melaut. “Kendala dengan kapal kecil, jarak tempuhnya pendek dan waktu melautnya tidak bisa Panjang, hanya bisa semalam. Saya harap Pak Ridwan bisa bantu mewujudkan adanya dermaga di kampung nelayan ini,” ucapnya. Selain masalah der-

maga, warga juga curhat kepada Kang Emil terkait permodalan dan pelatihan manajemen pemasaran. Menanggapi hal tersebut Ridwan Kamil menuturkan, bahwa Rindu (Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum) memiliki program satu kota/kabupaten satu destinasi pariwisata baru sesuai potensi yang dimiliki oleh daerah tersebut. “Gebang ini punya potensi besar, potensi perikanannya besar, nanti kita buat infrastrukturnya supaya orang-orang betah untuk berwisata bahari ke sini,” ujar Pemimpin Terbaik Dunia 2018 versi Majalah Fortune ini. (net/bis)

KPI Larang Calon Kepala Daerah Main Sinetron, Timses Deddy-Dedi Meradang TIM Pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur (cagubcawagub) Jawa Barat Deddy Mizwar-Deddy Mulyadi (Deddy-Dedi) menilai, aturan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) terkait larangan program acara televisi bagi calon kepala daerah sebagai aturan tendensius dan bertentangan dengan asas equality before the law. “Aturan KPI itu terkesan tendensius, aturan ini sebenarnya untuk siapa? Apakah untuk semua peserta pilkada (pemilihan kepala daerah) yang ikut Pilkada 2018 ini atau hanya untuk satu orang calon saja?” ujar Asep Wahyuwijaya, wakil ketua Tim Pemenangan Deddy-Dedi, Selasa (8/5/2018). Kata Asep, dalam ajang Pilkada Serentak 2018 ini, hanya Deddy Mizwar yang merupakan calon kepala daerah berlatar belakang artis atau bintang film. Profesi tersebut sudah dijalani Deddy Mizwar jauh hari sebelum dirinya terjun ke dunia politik dan mencalonkan diri sebagai calon kepala daerah. Jika aturan tersebut diberlakukan, kata Asep, artinya aturan tersebut

NET

hanya diberlakukan bagi Deddy Mizwar seorang. Karena itu, lanjut Asep, sinetron yang dibintangi Deddy Mizwar dan akan ditayangkan pada bulan Ramadhan nanti, bisa dipastikan bukan untuk kepentingan kampanye. “Itu (main sinetron) rutinitas yang sudah dilakukan setiap tahun sebelum pilkada ini. Tidak hanya untuk sinetron baru ini, namun juga seri-seri sinetron lainnya,” papar Asep. Asep menegaskan, dalam sinetron yang akan tayang itu, tidak ada upaya pencitraan atau mencitrakan diri, baik secara implisit maupun eksplisit. Asep menyebutkan, dalam sinteron itu sama sekali tidak ada simbol-simbol yang muncul terkait kei-

kutsertaan Deddy Mizwar di pilkada. “Apakah menggunakan gerakan tangan atau candaan yang muncul dalam dialog, itu sama sekali tidak ada. Deddy Mizwar main film tidak tiba-tiba karena itu memang profesinya artis atau bintang film. Kalau ada calon kepala daerah yang tibatiba main film, itu boleh jadi untuk pencitraan atau mencitrakan diri, lebih jauhnya berkampanye,” jelas Asep. Anggota DPRD Jabar ini menambahkan, soal larangan main film sebenarnya pernah didiskusikan dengan Badan Pen-

Kehilangan STNK Nopol F-3944-XJ an. LANRI SUTANTO

gawas Pemilu (Bawaslu). Dalam diskusi tersebut, muncul isu adanya kekhawatiran muatan kampanye dalam sinteron tersebut. Untuk memastikan sinetron ini mengandung muatan kampanye atau tidak, kata Asep lagi, script atau skenario sinetron tersebut bisa dicek atau diperiksa. Bahkan, Asep pun mempersilakan pengecekan melibatkan Lembaga Sensor Film (LSF). Sependapat dengan Asep

Wahyuwijaya, praktisi hukum Universitas Pasundan Dedy Mulyana mengatakan, hukum harus belaku bagi semua orang. Menurut Dedy, asas praduga tak bersalah juga harus dikedepankan dalam menyikapi masalah penayangan sinetron calon kepala daerah ini. “Asas praduga tak bersalah harus digunakan, belum tentu Deddy Mizwar berkampanye dalam tayangan sinetron ini,” katanya. (net/bis)


HALAMAN

BC5

Pendidikan

“Membuat anak-anak bisa berkata jujur adalah permulaan pendidikan.” John Ruskin - Para Reviewer Inggris 1819-1900

RABU, 9 MEI 2018

1.000 Peserta SBMPTN Gunakan Aplikasi Android NET

56.069 Peserta Ikuti SBMPTN di Bandung SEBANYAK 56.069 peserta mengikuti Seleksi Ber­ sama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Tahun 2018 yang diselenggarakan oleh Panitia Lo­ kal 34 Bandung pada Selasa (8/5/2018). “Angka ini naik 4.000 orang dibandingkan tahun lalu,” kata Sekretaris Eksekutif 1 SBMPTN Panlok 34 Bandung Asep Gana Suganda di Kampus Institut Teknologi Bandung. Dalam SBMPTN kali ini, Asep menjelaskan, ada 2.270 orang yang mengikuti ujian tulis berba­ sis komputer (UTBK) dan dan 52.799 orang yang mengikuti ujian tulis berbasis cetak (UTBC). “Seribu orang dari yang mengikuti UTBK ini akan menggunakan teknologi berbasis Android. Teknisnya mereka akan mengerjakan di ponsel ma­ sing-masing,” ia menambahkan. UTBK berbasis Android, menuruut dia, baru diterapkan tahun ini dan Universitas Padjadjaran ditunjuk sebagai penyelenggara ujiannya. Sementara itu, dari total peserta yang akan mengikuti tes, 21.849 di antaranya memilih juru­ san sains dan teknologi, 27.238 memilih sosial dan hukum, dan 6.981 orang lainnya memilih jurusan campuran. Di antara para peserta SBMPTN kali ini ada 10 orang berkebutuhan khusus, tiga orang tuna netra, satu tuna rungu, satu orang yang mengalami tremor dan sisanya tuna daksa. “Harusnya ada 12 orang, tapi saat kami hubungi atau melapor hanya 10 orang. Peserta disabilitas ini pelaksanaan ujiannya kami pusatkan di ITB,” katanya. Ia menjelaskan pula bahwa panitia lokal menye­ diakan 2.646 ruangan untuk ujian SBMPTN 2018, yang mencakup 2.440 ruang ujian di 24 lokasi di Bandung serta 203 ruangan di 21 lokasi di Kota Ta­ sikmalaya. (net/bis)

SEBANYAK 1.000 calon mahasiswa mengikuti seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) di Bandung menggunakan aplikasi berbasis Android.

P

eserta harus mendaf­ tarkan ponselnya dan mengunduh aplikasi berbasis Android saat pelaksanaan ujian. Ketua Panitia Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri 2018 Prof Ravik Karsidi menya­ takan tahun ini untuk pertama ka­ linya menggunakan Android pada tes ujian masuk perguruan tinggi. “Untuk tahun ini kami menggu­ nakan Android khusus di Panitia Lokal Bandung dengan jumlah yang terbatas,” ujar Ravik, Selasa (8/5/2018). Ujian SBMPTN menggunakan dua metode yakni ujian tulis ber­ basis cetak (UTBC) dan ujian tulis berbasis komputer (UTBK). Peserta UTBK dapat menggu­ nakan komputer yang disediakan panitia dan perangkat bergerak baik tablet atau ponsel pintar ber­ basis Android yang dibawa sendiri oleh peserta. Ketua Kelompok Kerja An­ droid SBMPTN 2018, Tri Hang­ gono Ahmad, mengatakan peserta SBMPTN yang menggunakan Android membawa gawai sendiri yang sudah didaftarkan. “Jadi tidak perlu dikarantina. Untuk

FOTO-FOTO: ILUSTRASI/NET

tahun ini, kuota yang tersedia se­ banyak 1.000,” kata Tri Hanggono. Tri menjelaskan para peserta akan mengunduh aplikasi dan soal pada saat ujian berlangsung mela­

DerapTNI &Polri

lui gawai mereka. SBMPTN 2018 diikuti seban­ yak 860.001 pendaftar yang terdiri dari 341.290 peserta ujian sains dan teknologi, 359.140 sosial hukum dan

159.571 peserta campuran. Dari total pendaftar SBMPTN 2018 tersebut, peserta reguler sebanyak 672.816 orang dan pro­ gram Bidikmisi sebanyak 187.185 orang. Jumlah peserta yang akan mengikuti UTBC sebanyak 833.820 orang dan yang akan mengikuti UTBK sebanyak 26.181 peserta, termasuk didalamnya 1.000 peserta yang akan menggu­ nakan Android. Ujian tulis SBMPTN 2018 akan dilaksanakan pada 8 Mei 2018 se­ cara serentak di 42 Panitia Lokal. Ujian keterampilan akan dilaksan­ akan pada 9 Mei 2018 dan atau 11 Mei 2018. (net/bis)

“Ribuan personel penyelenggara dan pendukung latihan Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI Tahun 2018 mulai diberangkatkan menuju ke daerah latihan di Morotai Maluku Utara, Timika Papua Barat dan Pulau Selaru Maluku Tenggara Barat.”

Ribuan Personel Pendukung Latihan PPRC Diberangkatkan Ke Morotai Ribuan personel penyelenggara dan pendukung latihan Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI Tahun 2018 mulai diberangkatkan menuju ke daerah latihan di Morotai Maluku Utara, Timika Papua Barat dan Pulau Selaru Maluku Tenggara Barat.

M

ereka diberang­ katkan dengan menggunakan 3 (tiga) pesawat Hercules dibagi beberapa sorty penerbangan, mela­ lui Lanud Juanda Surabaya dan La­ nud Halim Perdanakusuma, Jakar­ ta Timur, Senin (7/5/2018) kemarin. Komandan Satgas Penerangan (Dansatgaspen) Latihan PPRC TNI tahun 2018, Kolonel Arm Edwin Habel menyampaikan bahwa se­ belumnya sudah ada team advance yang berangkat mendahului. “Personel yang berangkat mela­ lui Halim dan Juanda saat ini lang­ sung menuju ke daerah tugas ma­ sing-masing yaitu Timika, Selaru dan Morotai,” ujarnya.

Pelayanan SIM Tetap Buka saat Cuti Bersama Lebaran

NET

NET

Dansatgaspen PPRC TNI men­ jelaskan bahwa khusus untuk tim yang bertugas di Pulau SelaruMaluku Tenggara Barat, setelah sampai di Bandar Udara Saumlaki langsung melanjutkan perjalanann­ ya menggunakan kapal laut dengan waktu tempuh kurang lebih dua jam perjalanan. “Informasi untuk saat ini ombak laut menuju Pulau Selaru kurang bersahabat, sehingga kemungkinan waktu yang ditempuh akan bertam­

bah. Mudah-mudahan perjalanan hari ini lancar dan aman sampai tu­ juan,” harapnya. Sementara itu, tim penyeleng­ gara dan pendukung yang berang­ kat terdiri dari, personel Kodiklat TNI (Penyelenggara), unsur Satgas Darat (Satgasrad), Satgas Laut (Sat­ gasla), Satgas Udara (Satgasud), Sat­ gas Penerangan (Satgaspen), Tim Dukungan Kesehatan (Dukes) dan Tim Bakti Sosial. Adapun pelaksanaan latihan

lapangan PPRC TNI di Morotai, Timika dan Selaru akan dilaksana­ kan pada pertengahan bulan Mei 2018 mendatang, bertindak seba­ gai Komandan PPRC TNI Brigjen TNI Dr. Marga Taufiq jabatan sehari-hari Panglima Divisi Infan­ teri 2/Kostrad dan selaku Wakil Komandan PPRC TNI Kolonel Pnb Andi Wijaya jabatan sehari hari Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Abdulrachman Saleh Malang. (net/bis)

NET

POLISI membantah informasi yang beredar di me­ dia sosial terkait pelayanan perpanjangan SIM yang ditutup mulai 11 Juni 2018. Polisi menyatakan pelay­ anan perpanjangan SIM pada saat cuti bersama leb­ aran tetap dibuka. “Pelayanan SIM tetap buka atau tidak tutup selama 2 minggu. Saya sudah perintahkan ke direktur-direktur lalu lintas agar tetap membuka pelayanan,” kata Direk­ tur Regident Korlantas Polri Brigjen Halim Pagarra ke­ pada detikcom, Selasa (9/5/2018). Halim mengatakan, meski masa berlaku SIM jatuh tempo di hari libur, polisi memberikan toleransi. Pemi­ lik SIM boleh memperpanjang setelah liburan selesai. “Kalaupun SIM matinya pas hari libur tetap di­ beri toleransi ke hari berikutnya saat masuk kerja,” imbuhnya. Seperti diketahui, informasi yang beredar di me­ dia sosial itu sebagai berikut: Bagi yang punya SIM dgn masa berlaku Juni 2018, sebaiknya segera ajukan per­ panjangan sekarang karena mulai tgl 11 Juni 2018 lay­ anan perpanjangan sim akan ditutup selama 2 minggu. Kalau SIM terlanjur mati harus bikin baru lagi ya... Biasanya lebaran libur panjang. Coba dicek Sim nya sampe tgl berapa. Kalo sekitar liburan mendingan diperpanjang sebelum 11 Juni. (net/bis)

Catatan : Lewat waktu 1 hari harus bikin SIM baru Trims. Buat yg SIM habis juni 2018.


HALAMAN

BC6

Lifestyle

+ Entertainment RABU, 9 MEI 2018

Dari Mading ke Lagu, Voice of Baceprot Tumpahkan Kegelisahan TIDAK ada yang mengira jika tiga remaja berhijab yang tergabung dalam Voice of Baceprot (VoB) ini menjadi populer seperti sekarang. Tak kurangnya media-media nasional dan internasional seperti The Guardian, NPR, Reuters, BBC, Metal Injection, Mashable, The New York Times, Metal Hammer dan Pitchfork mengulas tentang mereka sejak tahun lalu. Tiga personilnya VoB, masing-masing vokalis dan gitaris Firdda Kurnia, drummer Euis Siti Aisyah dan bassist Widi Rahmawati mungkin tak pernah mengira mereka bisa menjadi sepopuler ini, diundang di banyak panggung sampai festival skala nasional se­perti Synchronize. Bahkan sempat ada rumor berhembus bahwa mereka

akan diundang tampil ke festival metal terbesar di Indonesia, ­Hammersonic. Mereka masih ingat 5 tahun lalu, ketika pengasuh dan mantan guru mereka, Cep Ersa Eka Susila Satia membantu tiga remaja ini membentuk VoB saat masih di Madrasah Tsanawiyah atau setara dengan Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada Februari 2014 di Desa Ciudian, Garut. Jalur rock dan metal yang mereka pilih bukan berarti bisa diterima banyak orang. Sebaliknya, ini sesuatu yang buruk di awal karier band ini. Ada banyak pertentangan di sana sini dan berbagai pihak. Dari orangtua, keluarga termasuk juga sekolah. Pelan tapi pasti, band yang terpengaruh dengan

Slipknot, Lamb of God and Rage Against The Machine ini mencoba meyakinkan banyak orang bahwa perempuan remaja hijab dan musik metal tak ada bedanya dengan perempuan lain. Mereka hanya kebetulan memilih musik yang sesuai dengan hati nurani mereka. Termasuk dalam soal menuliskan kegelisahan mereka akan sesuatu. Dulu, mereka kerap mencurahkan hal-hal yang mereka kritik lewat mading (majalah dinding) sekolah mereka. Namun setelah punya band, mereka jadi lebih leluasa mencurahkan isi hati mereka lewat musik dan lagu. NET Salah satu hasil kegundahan mereka adalah single debut berjudul “School Revolution”, sebuah lagu yang ter-

inspirasi dari kehidupan keseharian mereka di sekolah. “School Revolution” adalah bentuk kemarahan terhadap sekolah. Mereka menganggap bahwa sistem pendidikan di Indonesia belum maju. Menurut mereka sudah saatnya pendidikan di Indonesia harus menuju ke pembentukan karakter sebagai manusia. “Pendidikan semestinya jadi pondasi kemerdekaan berkarya anak bangsa, bukan sekedar jadi ruang tapi kemudian memasung, memangkas, mengebiri bahkan memenjara kreativitas,” ungkap

mereka. Single “School Revolution” menjadi awalan dari lagu-lagu lain yang nantinya akan dirangkum dalam album yang juga akan menyusul dirilis. Pelan t a p i pasti, lang-

kah dari anak-anak bawel nan berisik alias baceprot milik Voice of Baceprot ini makin mulus. Kami tunggu karier mereka di Hammersonic tahun ini. (net/bis)

Inilah Spekulasi Sekuel Avengers: Infinity Wars JIKA kamu sudah menyaksikan ending Avengers: Infinity War, pasti kamu bakal mengetahui alasan Marvel menyimpan rapat-rapat sekuelnya.

Y

“Dia mengatakan bahwa ada sebuah adegan yang melibatkan semua superhero di MCU, baik yang lama maupun yang baru.”

a, mulai dari misteri judul yang digunakan untuk film Avengers mendatang hingga plot dan peran karakternya, semua didekap erat Marvel ­Studio. Kamu enggak bisa me­ nyalahkan Marvel Studio tentunya karena menyimpan ­ ­erat-erat rahasia sekuel tersebut dari publik. Pasalnya, sebagai presiden Marvel Studio, Kevin Feige mengisyaratkan bahwa chapter ke-4 film Avengers ini diarahkan untuk menjadi akhir dari fase 3 Marvel Cinematic Universe (MCU). Film tersebut nantinya bakal membungkus erat semua film-film MCU yang dimulai dengan kehadiran Iron Man pada tahun 2008. Hasilnya, MCU bakal memiliki rasa yang sangat berbeda ketika memasuki fase berikutnya. Ini berarti pertaruhan di Avengers 4 bakal lebih tinggi ketimbang di Infinity War, seperti kita ketahui banyak pahlawan yang kewalahan ketika menghadapi Thanos. Dengan rekor yang diukir di pekan awal pembukaannya, Infinity War memiliki kekuatan untuk bertahan di bioskop. Selain itu belum diketahui pula kapan sekual Avengers Infinity War bakal hadir di bioskop. Sampai saatnya tiba, berikut ulasan seperti dirangkum dari la-

man situs CBR.com, terkait sekual Infinity War: 1. Belum ada judul Judul film Avengers 4 tentunya bakal menjadi tanda tanya besar di kalangan penggemar MCU, dan belum ada petunjuk terkait titel sekuel tersebut. Marvel Studio pun menyimpannya rapat-rapat karena bisa membocorkan ending sebenarnya dari film Infinity War. Feige pun mengatakan bahwa pemberitahuan dari judul sekuel tersebut tidak akan dilakukan dalam waktu dekat. Ya, tentunya hal ini tidak akan membuat kita berhenti untuk ber­ spekulasi. Apa yang kita tahu adalah bahwa judul itu benar-benar dipahami pada awal pengembangan, dan tidak akan berjudul ‘Infinity Gauntlet.’ Spekulasi judul sekuel tersebut lebih sulit. Sang sutradara Russo bersaudara mengatakan bahwa fans harus takut dengan judul tersebut. Sementara, Feige menentang dengan mengatakan bahwa judul tersebut tidak memenuhi harapan. Hanya waktu yang bisa menjawabnya. 2. Thanos kembali Penampilan Thanos begitu mengerikan di film Infinity War. Dia pun menepati janjinya: mengejar infinity stone dan mengem­

NET

balikan keseimbangan alam semesta hanya dengan menjentikkan ujung jari. Setelah itu, Thanos menghilang. Kemungkinan dia pergi ke dunia arwah untuk menikmati kesuksesannya sebagai seorang egomaniac. Di Avengers 4, tentunya Thanos masih menjadi musuh bagi para pahlawan menjaga alam semesta. Penampilan Josh Brolin dalam film itu tentunya mengakhiri spekulasi yang beredar bahwa Marvel bisa memberikan seorang musuh yang laik dinanti. Nah, sekarang tugas Russo bersaudara adalah bagaimana Thanos mengulangi penampilannya mengintimidasi pahlawan yang ingin balas dendam. 3. Munculnya superhero baru Pahlawan baru dinilai bakal tiba dalam film Avengers 4 nantinya. Salah satunya adalah Brie Larson yang bakal berperan sebagai Captain Marvel. Terlihat, Brie Larson sudah melakukan pengambilan gambar dengan Brolin sehingga penggemar

sudah memprediksi pertempuran hebat antara keduanya. Terlebih, di pengujung film Infinity War, sosok Captain Marvel sudah dipanggil oleh Nick Fury sebagai pemimpin Avengers. Adapun Feige menggambarkan Captain Marvel sebagai superhero terkuat MCU, yang siap menjadi punchline dalam sebuah pertempuran. Superhero yang bakal bergabung lagi, antara lain Clint Barton alias Hawkeye, Ant-Man, hingga The Wasp. Bahkan penggemar buku komik berspekulasi dengan kemunculan Pepper Pots yang menggunakan jubah Rescue dan Adam Warlock. Hal ini semakin diperkuat de­ ngan pernyataan Sebastian Stan yang berperan sebagai Winter ­Soldier. Dia mengatakan bahwa ada sebuah adegan yang melibatkan semua superhero di MCU, baik yang lama maupun yang baru. Tentunya hal ini membuat penggemar senang bukan kepalang karena melihat seluruh superhero bersatu untuk melawan Thanos. (net/bis)

Serba-serbi

Bagi Orang Indonesia, Sukses Identik dengan Bahagia SEBUAH studi terbaru tentang kesuksesan dari LinkedIn mengungkap makna sukses bagi sebagian besar orang Indonesia. Hasilnya cukup mengejutkan, di mana lebih dari 74 persen orang setuju bahwa sukses sama dengan bahagia. Sementara 64 persen dari orang mengungkap sukses adalah sehat, dan 62 persen di antaranya sukses berarti bisa menjaga keseimbangan antara karier dan kehidupan pribadi. Data juga mengungkap bahwa sebanyak 16 persen orang Indonesia memiliki optimisme untuk bisa meraih sukses dalam waktu satu tahun jika dibandingkan orangorang dari negara lain di Asia Pasifik. Hasil studi juga mengungkap bahwa 67 persen orang Indonesia sudah merasa dirinya sukses. Angka ini

lebih tinggi jika dibandingkan de­ ngan rata-rata dunia yang hanya 57 persen. Orang Indonesia meyakini bahwa tidak ada definisi pasti dari kesuksesan, hampir 70 persen orang Indonesia menyatakan bahwa setiap orang memaknainya secara berbeda beda. Mayoritas, atau 51 persen, setuju bahwa sukses tidak hanya suatu pencapaian besar yang memerlukan waktu panjang (long-term) untuk diraih, namun sukses juga bisa terdiri dari berbagai pencapaian kecil setiap harinya yang membuat seseorang merasa bahagia. Ini merupakan proses yang selalu berkembang dan harus dilalui seseorang seumur hidupnya. Orang Indonesia berharap mampu memanfaatkan kesempatan ini sepenuhnya dengan sehat, serta bisa

NET

menjalaninya bersama keluarga dan orang yang di cintai. Tak hanya itu, studi ini juga melihat kesuksesan dan keba-

hagiaan yang sudah menjadi sebuah mindset dari masingmasing orang, namun proses pemaknaannya ternyata san-

gat dipengaruhi oleh beragam faktor eksternal. Studi LinkedIn mengungkap bahwa lebih dari 68 persen orang Indonesia menyatakan bahwa pandangan lingkungan sosial mereka terhadap makna sukses ternyata berpengaruh terhadap perjalanan mereka untuk memaknai dan meraih sukses, sementara 80 persen mengatakan bahwa latar belakang pendidikan membentuk persepsi terhadap makna dari kesuksesan. Menariknya, 71 persen orang Indonesia menganggap bahwa pakaian bisa dijadikan sebagai salah satu faktor yang dapat meningkatkan kepercayaan diri dalam perjalanan menemukan dan meraih sukses. “Kepercayaan diri orang Indonesia dalam meraih kesuksesan dalam hidup bisa

menjadi motivasi bagi orang di negara lain, terlebih ketika pemaknaan tentang arti sukses sendiri tidak hanya lagi sebatas pencapaian karier semata, gaji, maupun jabatan,” ujar Linda Lee, Head of Communications, Southeast Asia and North Asia at LinkedIn. Seiring dengan semakin matangnya dunia tenaga kerja di Indonesia, di mana karier dan kehidupan personal semakin menyatu, para profesional menganggap bahwa sukses, pencapaian, dan kebahagiaan memiliki beragam makna. Untuk itu, kata Linda, LinkedIn mendorong para anggotanya untuk lebih aktif membangun komunitas dan jaringan, sehingga dapat menjadi lebih dekat dalam hal menemukan makna dan meraih sukses dalam hidup. (net/bis)


HALAMAN

BC7

Cianjur News+

RABU, 9 MEI 2018

... Ini Teguran Keras dari Masyarakat untuk Bupati DARI HAL BC1

Ridwan menegaskan, pihaknya konsisten dengan tuntutannya, yakni menurunkan IRM dari jabatannya sebagi bupati secara konstitusional atau diproses secara hukum. Regulasi politik dan juga regulasi hukum kaitan dengan pemakzulan bupati, sambung dia, tidak bisa dipisahkan. “Hal tersebut berkorelasi dengan indikasi tindak pidana korupsi dan maladministrasi yang dilakukan oleh bupati dan politik dinastinya, sebagaimana yang tertuang dalam fakta objektif Cianjur saat ini,” tegasnya. Menurutnya, sengkarut permasalahan yang berimplikasi terhadap jebloknya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Cianjur, tidak bisa lepas dari apa yang sudah dilakukan oleh bupati dan kabinetnya melalui program-program kerja yang tidak berbasis kepada kebutuhan masyarakatnya, melainkan lebih kepada kepentingan pribadi dan kelompok. Ia menilai, seharusnya bupati jauh-jauh hari sadar diri bahwa kebijakankebijakannya selama ini menyengsarakan rakyat. Fakta-fakta empiris pun nampak di depan mata masyarakat Cianjur bahwa bupati dengan segala kuasanya, telah menyegsarakan rakyat Cianjur. “Ya, kebijakannya membuat repot dan pusing tujuh keliling rakyatnya,” ucapnya Jika bupati mau membuka ruang dialog dengan rakyatnya sejak dulu, lanjut Ridwan, mungkin tidak perlu ada masa aksi besarbesaran. “Jadi aksi besok

(hari ini) adalah klimaks kekesalan dan kekecewaan terhadap kepemimpinan bupati yang melahirkan malpraktik birokrasi di Cianjur. Ini harus diluruskan melalui regulasi hukum dan politik,” katanya. Ridwan juga menegaskan, jangan pernah menilai bahwa aksi akbar hari ini sebagai ancaman dan penguasa seharusnya bijak dalam bersikap demi kebaikan semua. Pasalnya, saat ini masyarakat tengah melakukan autokritik ter-

hadap kebijakan-kebijakan yang telah digulirkan. “Hal yang penting dari semua itu adalah berani jujur, tentang segala bentuk ketidaktepatan yang telah dijalankan oleh bupati, yang berakibat pada kemunduran Kabupaten Cianjur dalam beragam hal,” ungkapnya. Saat ditanya terkait akan adanya aksi tandingan yang belakangan disebut-sebut mengatasnamakan Front Sugih Mukti, Ridwan mengatakan, hal

tersebut merupakan hak setiap orang untuk berafiliasi dengan kekuatan apapun. “Meskipun begitu, jujur saja saya sangat menyangkan. Kenapa harus ada mobilisasi aparat desa atau ASN? Unsur pemerintahan yang lain yang hanya akan menambah panas suasana,” tandasnya. “Seharusnya sikapi saja dengan bijak oleh bupati. Soal potensi terjadinya bentrok, ini yang saya khawatirkan. Orang mau unjuk rasa kok malah dibikin bentrok dengan sesamanya. Ulama diadu domba, ormas dibikin panas. Ini sangat tidak elok,” sambung Ridwan. Ketika ditanya siapa yang paling bertanggung jawab jika bentrokan massa benar-benar terjadi, Ridwan menilai, bupati dan aparat penegak hukum harus bertanggung jawab. “Bupati tidak seharusnya bersikap begitu. Paranoid dengan aksi massa yang menuntut keadilan,” ucapnya. Sementara itu, Ketua Serikat Perjuangan Rakyat Indonesia (SPRI) Cianjur, Rudi Agan menegaskan, banyak masyarakat yang sudah tahu siapa saja pelaku yang bakal menggelar aksi tandingan. Alhasil, kata Rudi, bupati harus hati-hati terkait dampak dari bentrokan massa hari ini. “Ada yang benarbenar berjuang demi masyarakat, ada juga yang hanya menjilat atau melakukan aksi demi penguasa. Kabar ini sudah menyebar, masyarakat sudah tahu kok. Ingat, yang benar-benar berjuang demi masyarakat itu dari Komat Sugih Mukti,” pungkasnya. (gie)

Tanggapan Jokowi soal Pungli dan Premanisme yang Dikeluhkan Sopir Truk PRESIDEN Joko Widodo memberikan perhatian khusus terhadap persoalan pungutan liar (pungli) dan tindak premanisme di sepanjang jalur transportasi. Selasa pagi, (8/5/2018), sebanyak kurang lebih 80 orang yang berprofesi sebagai pengemudi truk logistik berkesempatan menyampaikan keluhan yang biasa mereka temui di sepanjang perjalanan kepada Presiden di Istana Negara, Jakarta. “Di jalanan kita ini masih banyak pungli gak sih? Masih banyak atau tambah banyak?” tanya Presiden saat memulai diskusi sebagaimana dilansir dari Biro Pers Setpres. Selama pertemuan berlangsung, Presiden Joko Widodo lebih banyak mendengarkan apa yang diutarakan sejumlah pengemudi logistik yang hadir. Presiden tampak tidak dapat menahan keterkejutannya ketika mendengar langsung keluhan-keluhan yang disampaikan. Setidaknya, terdapat dua keluhan besar yang disampaikan para pengemudi truk dari seluruh Indonesia itu. Pertama ialah mengenai adanya pungli

dan tindak premanisme yang biasa mereka temui saat beroperasi. “Mesti bayar kalau mau lewat jalan. Kalau tidak bayar, kaca pecah. Kalau gak kaca pecah, golok sampai di leher. Kalau nggak, ranjau paku. Ban kita disobek,” seorang pengemudi menjelaskan. Sementara keluhan kedua ialah mengenai peraturan pembatasan tonase yang dikeluhkan sejumlah pengemudi. Menurut pengakuan mereka, para pengemudi sering kali tidak mengetahui batas-batas yang diterapkan peraturan itu. “Selama ini kami pengemudi ngertinya kan bawa barang, Pak. Kalau tidak bawa barang banyak, ya uangnya tidak ada. Karena ongkos pun kita gak tau batas atasnya di mana bawahnya di mana. Biar kita gak overload terus akhirnya tidak dimintai uang sama Dishub,” ucap salah satu perwakilan. Terkait keluhan-keluhan ini, Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa tindakan pungli dan premanisme itu tidak dibenarkan dan tidak boleh terus

terjadi. Selepas pertemuan, ia langsung memerintahkan Kapolri dan Wakapolri untuk menindaklanjuti laporan-laporan itu. “Saya perintahkan langsung ke Pak Kapolri dan Wakapolri untuk segera ditindaklanjuti. Tidak bisa seperti itu, itu yang pertama meresahkan, menyebabkan ketidaknyamanan, kedua menyebabkan biaya yang tinggi dalam transportasi kita. Ada cost-cost tambahan yang seharusnya tidak ada. Itu dirasakan oleh para pengemudi truk dan itu sangat mengganggu,” ujar Presiden di Istana Negara. Dirinya juga mewanti-wanti bila ada oknum aparat yang sampai terlibat dalam tindakan pungli dan premanisme di jalanan ini. Menurut dia, sanksi yang akan diberikan akan sama dengan para pelaku pungli di administrasi pemerintahan yang ditangani oleh Saber Pungli (Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar). “Sama saja, disikat semuanya,” katanya Adapun mengenai keluhan soal aturan pembatasan tonase kendaraan, Presiden Joko Widodo menganggap

hal itu akibat dari kurangnya sosialisasi yang dilakukan Dinas Perhubungan kepada para pengemudi maupun kepada perusahaan-perusahaan. Untuk itu, ia meminta kepada Perhubungan untuk lebih menyosialisasikan aturanaturan dimaksud. “Saya kira ada aturanaturannya. Mungkin perlu sosialisasi agar para pengemudi mengerti, mana yang boleh, mana yang tidak boleh,” tuturnya. Selepas pertemuan, Kepala Negara juga menerima seorang pengemudi truk yang melakukan aksi jalan kaki dari Mojokerto ke Jakarta untuk menyampaikan keluhan-keluhan para pengemudi truk kepada Presiden. Agus Yuda, pengemudi dimaksud, diterima langsung oleh Presiden dengan didampingi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Wakapolri Komjen Pol Syafruddin. “Tadi dibicarakan sama Bapak Presiden beliau memang sangat kaget bahwasanya masih banyak hal-hal seperti itu membebani kita (pengemudi),” pungkas Agus. (net)

... Adu Bagong’ di Ciranjang, Penunggang Ninja Tewas DARI HAL BC1

Ari Setyo Nugroho, warga Kampung Bojong Kulon RT 1/12, Desa Syahbandar, Kecamatan Karangtengah, Cianjur, meninggal di tempat. Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi saat korban melaju kencang dari arah Cianjur menuju Bandung, dengan menyalip beberapa antrean mobil. Saat melintas di lokasi kejadian, tiba-tiba mobil Avanza yang dikendarai M. Ramadan Nurul Iman dari arah berlawanan tiba-tiba muncul dengan kecepatan tinggi dan langsung tabrakan dengan korban.

Jasad korban langsung dievakuasi ke Puskesmas Ciranjang. Sedangkan pengemudi Avanza yang merupakan warga Kampung Joglo RT 2/5 Desa Sabandar, Kecamatan Karangtengah, Cianjur, diamankan pihak Polres Cianjur untuk dimintai keterangan lebih lanjut. “Korban tewas dengan kondisi kepala bagian depan pecah akibat berbenturan dengan benda keras. Saat itu pula, warga setempat langsung melaporkannya ke pihak Polsek Ciranjang, dan tak lama kemudian jajaran polisi laka lantas langsung datang ke lokasi kejadian,” ujar Agus HW, warga se-

tempat. Sementara itu, Kasi Trantib Desa Cibiuk, Oja (42) mengaku pihaknya mengetahui terjadinya tabrakan berasal dari informasi warga setempat. Setelah memastikan kebenarannya, pihaknya pun langsung melaporkannya ke Polsek Ciranjang. Tak lama kemudian datang petugas kepolisian dan langsung melakukan olah TKP serta mengatur arus lalu lintas. Pasalnya, saat kejadian, arus lalin cukup padat. “Kejadian tabrakan maut tersebut langsung ditangani Laka Lantas Polsek Ciranjang dan Polsres Cianjur,” pungkasnya. (apip samlawi)

... Ini Alasan Gomez Soal Keyakinannya Bisa Taklukkan Mutiara Hitam DARI HAL BC1

Sementara Persib Bandung kini berada di peringkat ke-12 klasemen sementara dengan 8 poin. Enam pertandingan yang dilewati, dituntaskan dengan dua kali menang, dua imbang, dan dua kali kalah Itu data dan statistik. Namun ternyata sangat berbeda di mata Pelatih Persib. Roberto Carlos Mario Gomez memang menganggap Persipura adalah lawan berat, namun itu ketika tim berjuluk Mutiara Hitam bermain di kandangnya sendiri. Alhasil, Gomez menegaskan, peluang untuk menundukkan sang pemuncak klasemen sangatlah besar. “Persipura saya rasa tim yang cukup bagus, banyak pemain yang harus

kami waspadai. Mereka tetap berbahaya. Mereka bisa mengumpulkan banyak poin di kandang, tapi mereka berbeda jika bermain di luar kandang,” tutur Mario Gomez dilansir situs resmi klub. Untuk memanfaatkan peluang menang di Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu nanti, tim Pangeran Biru pun terus mematangkan persiapan. Agenda latihan rutin terus dijalani para pemain sampai mendekati tanggal pertandingan. Mario Gomez menyebut, tim asuhannya dalam kondisi bai Ya, apa yang diucapkan Gomez terkait statistik Persipura memang sebuah fakta. Meski berposisi sebagai pimpinan klasemen, kiprah Persipura

sebenarnya tak terlalu bagus saat main di kandang lawan. Itu artinya, Persib Bandung memiliki kesempatan untuk meraih tiga poin di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu ini. Terbukti, empat kemenangan yang sudah diperoleh tim Mutiara Hitam pada musim ini, semuanya dari laga yang berlangsung di kandang mereka sendiri, di Jayapura. Sementara tiga pertandingan di kandang lawan, dituntaskan Persipura dengan meraih dua hasil imbang dan satu kali kalah. Hasil imbang diperoleh Mutiara Hitam saat berlaga di kandang Barito Putera dan Sriwijaya FC. Sementara kekalahan mereka terima saat bermain di kandang Arema FC. (Net)

Jam Kerja ASN di Bulan Ramadhan Sudah Ditetapkan JAM Kerja Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, dan Polri pada bulan Ramadan 1439 H/2018 M telah ditetapkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur. Ketetapan tersebut melalui Surat Edaran Nomor: B.335/M.KT.02/2018 tertanggal 8 Mei 2018. Dalam Surat Edaran (SE) yang dikutip dari Setkab.go,id, Selasa 8 Mei 2018, dalam rangka peningkatan kualitas pelaksanaan Ibadah Puasa pada bulan Ramadan, khususnya bagi ASN, TNI, dan Polri yang beragama Islam, maka jam kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) diatur sebagai berikut. Untuk instansi pemerintah yang memberlakukan lima hari kerja pada Senin-Kamis jam kerja pukul 08.00-15.00 WIB dan waktu istirahat pukul 12.00-12.30 WIB. Sedangkan pada Jumat jam kerja mulai pukul pukul 08.0015.30 WIB dan waktu istirahat pada pukul 12.0012.30 WIB. Sementara bagi instansi pemerintah yang

memberlakukan enam hari kerja, yakni SeninKamis dan Sabtu pada pukul 08.00-14.00 WIB, istirahat pukul 12.00-12.30 WIB. Untuk hari Jumat jam kerja dimulai pukul 08.00-14.30 WIB dan waktu istirahat pada pukul 11.30-12.30 WIB. Jumlah jam kerja bagi instansi pemerintah pusat dan daerah yang melaksanakan lima hari kerja atau enam hari kerja selama Ramadan, menurut SE Menteri PANRB itu, adalah 32,50 jam per minggu. “Ketentuan Pelaksanaan lebih lanjut mengenai jam kerja pada Ramadhan tersebut diatur oleh pimpinan instansi dan pemerintah daerah masing-masing dengan menyesuaikan situasi dan kondisi setempat,” bunyi

akhir SE terse Seperti dilaporkan Antara, Surat Edaran Menteri PANRB itu ditujukan kepada, para Menteri Kabinet Kerja, Sekretaris Kabinet, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Jaksa Agung Republik Indonesia, Panglima Tentara Nasional Indonesia. Selanjutnya para Kepala Lembaga Pemerintah Non Kementerian, para pimpinan Kesekretariatan Lembaga Negara, para pimpinan Kesekretariatan Lembaga Non Struktural, para pimpinan lembaga lainnya, para Gubernur dan para Bupati/ Wali Kota. Tembusan Surat Edaran tersebut ditujukan kepada Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.(net)


HOTLINE : 0263-2283130

HALAMAN

BC8

Klik! beritacianjur.com

RABU, 9 MEI 2018

Konsultasi Syariah: Bank Syariah Sudah Syariah?

Ekonomi Bisnis

NET

BI Perlu Tentukan Pilihan Tingkat Bunga atau Kurs

APAKAH bank syariah sudah sesuai dengan syariah? Apakah konsep produk bank syariah sudah sesuai dengan fatwa DSN MUI?

K

onsep produk bank syariah MENTERI Koordinator Bidang Perekonomian sudah sesuai Darmin Nasution mengatakan, Bank Indonesia (BI) syariah berperlu menentukan pilihan terkait kebijakan tingkat dasarkan suku bunga acuan. Hal ini guna merespons tekanan regulasi terkait yang telah dolar AS terhadap nilai tukar rupiah yang sudah menmengadopsi fatwa Dewan embus level Rp 14 ribu per dolar AS. Syariah Nasional (DSN) “Memang pada situasi kurs berfluktuasi ya piliMUI. Salah satunya produk hannya satu dari dua, tidak bisa dua-duanya. Mau giro iB (Islamic banking) mempertahankan tingkat bunga atau mempertahanyang mengacu pada fatwa kan kurs. Jadi, ya tidak bisa dua-duanya,” ujar Darmin DSN MUI Nomor 01/DSNdi Kantor Kemenko Perekonomian. MUI/IV/2000 tentang giro. Seperti diketahui, selain ingin menjaga nilai tukar Kemudian, produk deposito rupiah, bank sentral juga ingin mendukung momeniB mengacu pada fatwa DSN tum pertumbuhan ekonomi. Kendati demikian, di MUI Nomor 03/DSN-MUI/ saat rupiah tertekan, ekonomi Indonesia pada kuarIV/2000 tentang deposito, tal pertama 2018 hanya tumbuh sebesar 5,06 persen. dan produk berbasis muSementara, pemerintah menargetkan pertumbuhan rabahah di antaranya berekonomi pada 2018 bisa mencapai 5,4 persen. dasarkan fatwa DSN MUI Menurut Darmin, Indonesia tidak sendirian No.04/DSNMUI/ IV/2000 menghadapi penguatan dolar AS. Oleh karena itu, tentang murabahah. ia mengaku hal ini tidak perlu dikhawatirkan secara Sesungguhnya, fatwaberlebihan. fatwa DSN MUI adalah Ia menyebut, Bank Indonesia akan bergerak unproduk ijtihad kolektif (ijtituk menjaga nilai tukar rupiah. had jamai’) bukan personal. “Mestinya tidak berarti akan bertahan di angka itu Produk ijtihad kolektif be(Rp 14 ribu per dolar AS) dan BI saya kira juga akan rarti produk kajian para melakukan langkah-langkah,” ujarnya. ahli fikih, ahli ekonomi, ahli Pergerakan kurs rupiah makin terperosok pada akuntansi, otoritas terkait, awal pekan. Bahkan, sore ini mata uang Tanah Air dan lain-lain. Karena mentersebut telah menembus level Rp 14 ribu per dolar jadi kajian multidi siplin AS. ilmu dan kompetensi, pemAnalis Binaartha Securities Reza Priyambada bahasannya pun memakan mengatakan, pergerakan mata uang dolar AS memang waktu lama, pertemuan masih cenderung menguat. Dengan begitu memberipanjang, dan mempertimkan imbas pada pergerakan rupiah yang kembali mebangkan banyak aspek. Jika lemah pada awal pekan ini. fatwa DSN MUI menjadi Adanya rilis Survei Penjualan Eceran Bank Indoregulasi otoritas, maka itu nesia yang mengindikasikan peningkatan pertumbumenjadi mengikat (mulhan penjualan eceran pada Maret 2018 yang didukung zim) dan harus ditunaikan. kelompok suku cadang dan aksesori serta kelompok Selain itu, fatwa DSN makanan, minuman, dan tembakau yang tecermin MUI mengacu pada sumdari Indeks Penjualan Riil (IPR) yang tumbuh 2,5 ber-sumber hukum dalam persen (YOY), meningkat dari 1,5 persen (YOY) pada ijtihad, termasuk fatwa bulan sebelumnya pun tidak cukup kuat mengangkat terkait produk iB memikurs rupiah. Begitu pula dengan rilis Ekonomi Indoliki landasan hukum dari nesia pada kuartal I 2018 yang 5,06 persen juga tidak Alquran, hadis, dan penmembuat rupiah bergerak positif. dapat ahli fikih salaf atau “Pergerakan dolar AS masih cenderung menguat, khalaf. Begitu pula otoritas meski dirilis penambahan kinerja yang di bawah esfatwa internasional seperti timasi sebelumnya. Pelaku pasar masih mengkhawatOtoritas Fatwa Standar Syairkan adanya peningkatan inflasi pada ekonomi AS,” riah Internasional AAOIFI ujar Reza di Jakarta, Senin (7/5). di Bahrain, lembaga Fikih Bertambahnya lapangan pekerjaan di AS Organisasi Konferensi Indiperkirakan pula akan mendorong peningkatan ternasional di Jeddah, dan sehingga inflasi dapat terjadi. Di sisi lain, Reza Otoritas Fatwa Rabithah almengatakan, perkiraan akan meningkatnya inflasi Islami di Makkah menjadi tentunya akan mendorong the Fed menaikan tingreferensi fatwa DSN. kat suku bunganya. “Masih adanya kekhawatiran akan peningkatan inflasi telah mendorong perkiraan akan kenaikan tingkat suku bunga the Fed yang mana akan berimbas pada terapresiasinya USD. Sementara itu, sentimen dari dalam negeri dianggap belum cukup kuat signifikan untuk mengangkat rupiah,” katanya menegaskan. Reza berharap, kepanikan dapat mereda dan sentimen dari dalam negeri dapat lebih positif. Hal itu untuk menarik minat pelaku pasar terhadap rupiah sehingga pelemahannya dapat lebih tertahan. “Rupiah diestimasikan Alamat: Jalan Gunteng RT 01 akan bergerak dengan kisaRW 08, Desa Bojong No 24. ran pada kisaran support Hubungi : Ibu Deden Iskandar Rp 14.025 per dolar AS dan 081219081452 resisten Rp 13.987 per dolar AS,” ujarnya. (net/bis)

DIJUAL RUMAH

Dr Oni Sahroni, Anggota Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia

Murabahah diperkenankan berdasarkan qiyas dengan jual beli tauliyah, sebagaimana diriwayatkan bahwa Rasulullah SAW membeli unta untuk hijrah dari Abu Bakar dengan harga at par (tauliyah). Ketika Abu Bakar ingin menghibahkan unta tersebut, Rasulullah mengatakan, “Tidak, saya akan bayar sesuai dengan harga pokok pembelian (tsaman)”. Jaminan dalam mudharabah juga diperkenankan karena di antaranya sesuai dengan Standar AAOIFI Nomor 39 (23-3): “… Tetapi apabila rahn dimaksudkan untuk dijadikan sumber pem-

bayaran (hak pemberi amanah) ketika pemegang amanah melampaui batas, lalai, dan/atau menyalahi syarat-sya rat, maka akad rahn diperbolehkan.” Kekurangan dalam praktik bank syariah itu sangat mungkin terjadi, sebagaimana juga lazim terjadi dalam sektor yang lain dan setiap sisi kehidupan, seperti penerapan nilai syariah dalam keluarga, pendidikan anak, dan kehidupan berpolitik. Peran pengawasan otoritas (yang memastikan regulasi terkait diimplementasikan oleh bank syariah), dewan pengawas syariah (memastikan fat-

wa DSN MUI diterapkan oleh bank syariah) menjadi penting. Di samping itu, produk iB menjadi sistem dan aturan internal bank syariah. Dengan adanya kontrol ini, bank syariah bisa terawasi dan berbenah diri agar mendekati kesempurnaan. Salah satu kaidah dalam menerapkan aspek syariah adalah kebertahapan (tadarruj). Ber-

dasarkan kaidah ini maka ada dua kondisi. Pertama, dalam kondisi di mana aspek syariah bisa diterapkan sekaligus tanpa kebertahapan, maka harus diterapkan secara sekaligus. Namun, dalam kondisi aspek syariah belum bisa diterapkan secara sekaligus, syariat Islam yang agung ini mengizinkan pemberlakuan secara bertahap. (net/bis)


twitter @berita_cianjur

HALAMAN

facebook beritacianjurcom

HOTLINE : 0263-2283130

BC9

Klik! beritacianjur.com

RABU, 9 MEI 2018

Dinilai Efektif dalam Memberikan Pembinaan Terhadap Para Warga Binaan

Kakanwil Kemenkumham Jabar Apresiasi Pesantren Terpadu Attaubah “Disini saya diajarkan untuk lebih giat dalam beribadah, baik ibadah wajib maupun sunat. Saat dulu jadi pelaku saya sudah tidak pernah ingat dengan ibadah. Tapi disini (Lapas Klas IIB), saya kembali dikenalkan dan saya nikmati itu, sebagai proses perbaikan diri,”

FOTO-FOTO: BERITACIANJUR/ RIZKY

KEPALA Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kakanwil Kemenkumham) Jawa Barat, Indro Purwoko, mengapresiasi keberadaan Pesantren Terpadu Attaubah yang ada di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIB Cianjur.

H

al itu diungkapkan Indro saat menghadiri peringatan berdirinya Pesantren Terpadu Attaubah, Selasa (8/5/2018). Hadir dalam peringatan itu, Ketua MUI Kabupaten Cianjur, dan sejumlah perangkat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) Kabupaten Cianjur.

Indro mengatakan, keberadaan pesantren yang ada di lingkungan Lapas Klas IIB Cianjur menjadi percontohan metode pembinaan Lapas yang ada di Indonesia. “Kami mengapresiasi metode pembinaan yang dilakukan Lapas Klas IIB Cianjur dengan konsep pembentukan pesantren terpadu bagi para warga

binaan,” kata Indro. Disela-sela acara bertajuk Haflah Musyahadah Milad ke-6 Pesantren Attaubah, Selasa (9/5/2018). Dalam peringatan pesantren yang keenam itu, Indro menjelaskan, pola pesantren terpadu itu efektif untuk memberikan pembinaan melalui konsep

pendidikan berbasis pesantren. Walaupun dipelopori oleh Kalapas yang dahulu dan notabene beliau non muslim, tetapi konsep itu patut diapresiasi. “Kini sejumlah Lapas di Jawa Barat, seperti Lapas Garut, Ciamis, dan Subang sudah mengadopsi pola pembinaan dengan

program pesantren terpadu. Bahkan, pola ini juga telah banyak diterapkan di berbagai daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur,” jelasnya. Indro menyebutkan, berdasarkan data sebagian besar warga binaan yang telah menjalani masa hukuman di Lapas Klas IIB Cianjur tidak ada yang kembali melakukan kesalahannya dengan melakukan pelanggaran hukum. “Artinya, pembinaan tabi’at atau yang lumrah dikenal dengan karakteristik, lebih menyentuh jika melalui pembinaan di pesantren terpadu. Sehingga pembinaan ini jelas efektif, untuk membantu para warga binaan dalam memperbaiki karakteristik mereka,” ucapnya.

Sementara itu, salah seorang warga binaan yang enggan disebutkan namanya mengaku sangat tersentuh dengan pola pembinaan yang diberikan di Lapas Klas IIB Cianjur. Dimana, pola pembinaan yang diberikan kepada mereka tidak lagi pembinaan berupa pembinaan hukuman fisik. Tetapi, lebih ditekankan pada pembinaan mental dan karakter. “Disini saya diajarkan untuk lebih giat dalam beribadah, baik ibadah wajib maupun sunat. Saat dulu jadi pelaku saya sudah tidak pernah ingat dengan ibadah. Tapi disini (Lapas Klas IIB), saya kembali dikenalkan dan saya nikmati itu, sebagai proses perbaikan diri,” pungkas warga binaan yang tersandung kasus narkoba itu. (rizky)

Sektor Industri Primadona Para Pencari Kerja di Cianjur SEKTOR industri masih menjadi primadona para pencari kerja di Kabupaten Cianjur untuk melamar pekerjaan. Hal itu terbukti dengan sebagian besar pencari kerja yang melamar ke industri menengah dan besar dalam kegiatan bursa kerja atau job fair di Taman Prawatasari, Joglo, Selasa (8/5/2018). Salah satu perusahaan yang jadi targetan ialah PT Pou Yuen Indonesia, meski tak menerima banyak tenaga kerja, tetapi perusahaan terbesar di Cianjur tersebut paling banyak dimasuki berkas lamaran oleh pencari kerja yang ratarata usia belasan tahun, khususnya mereka yang baru lulus SMA /SMK sederajat. Padahal, perusahaan tersebut hanya menampung sekitar 200 tenaga kerja dari ribuan berkas yang masuk dalam job fair. Sementara beberapa perusahaan lainnya menerima lebih banyak, bahkan sampai 600 tenaga kerja, namun tidak begitu banyak diminati oleh pencari kerja. “Jadi miris juga, melihatnya perusahaan besarnya padahal serapan tenaga kerja sedikit, sedangkan yang banyak menerima tidak banyak dilamar. Keduanya sama-sama UMK dan memberikan hak normatif, seharusnya melihat potensi diterima juga, bukan

melihat orang banyak masuk ke mana,” ungkap Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman usai melakukan kunjungan ke agenda Job Fair. Herman mengakui jika saat ini mayoritas pencari kerja lebih memilih untuk bekerja sebagai buruh pabrik. Padahal

dari 31 perusahaan yang dilibatkan, sebagian merupakan lowongan dari sektor perbankan, restoran, hotel, hingga bidang lainnya. “Kalau kami mengarahkan untuk sesuai dengan kemampuan pribadinya, tapi memang yang banyak itu ke perusahaan

sebagai buruh,” tuturnya. Meski begitu, terpenting bagi Pemkab saat ini, penyelenggaraan job fair bisa meny-

nyerapan tenaga kerja setiap tahunnya. Tidak hanya untuk warga dengan pendidikan SMP, SMA/SMK, atau sarjana, tetapi termasuk untuk warga yang pendidikannya masih rendah, atau sebatas SD. “Pemkab menargetkan 100.000 tenaga kerja terserap selama lima tahun, untuk tahun lalu bisa lebih dari 25 ribu tenaga kerja. Kami harap ini juga bisa menambah catatan target penyerapan tenaga kerja untuk semua strata pendidikan,” katanya. Di samping itu, Herman juga menekankan perusahaan di Cianjur untuk tidak banyak menggunakan tenaga kerja asing (TKA), mengingat tenaga kerja asal Cianjur pun diklaim memiliki keahlian yang setara atau lebih dibandingkan TKA. “Jangan sampai TKA masuk dulu ke Cianjur, gunakan dulu NET saja tenaga kerja lokal untuk di setiap bagian. Dengan begitu Cianjur bisa lebih maju dan berFOTO-FOTO: NET daya saing, kami juga erap banyak tenaga kerja. Tar- yakin mereka punya kemamget 2.400 serapan tenaga kerja puan lebih,” pungkas orang nodi harapkan mampu menun- mor dua di ­Kabupaten Cianjur jang target daerah terkait pe- itu. (angga purwanda)


Klik! beritacianjur.com

RABU, 9 MEI 2018

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

HALAMAN

BC10

YADI MULYADI

Bauman Dongkrak Produktivitas Gol SKUAT Maung Bandung telah mencetak sepuluh gol dalam enam pertandingan terakhir di Go-Jek Liga 1 2018.

E Maung Anom Dituntut Kerja Keras PELATIH Maung Anom, Yadi Mulyadi menginstruksikan para pemainnya untuk bekerja keras saat berhadapan dengan Fearless Rambo di Lapangan Lanud Sulaeman, Kabupaten Bandung, Rabu 9 Mei 2018. Ini merupakan laga keempat Maung Anom di babak penyisihan Grup D Liga 3 zona Jawa Barat. Saat ini, Maung Anom sudah mengoleksi enam poin dan menempati posisi ketiga di bawah Persikab Kabupaten Bandung dan PSKC Kota Cimahi yang sama-sama meraih sembilan poin. “Yang paling utama dalam menghadapi pertandingan besok, kita harus kerja lebih keras saja,” ujar Yadi, Selasa 8 Mei 2018. Yadi mengakui tak mengetahui secara pasti karakter permainan lawannya. Ia hanya mengaku mengenal beberapa mantan pemain yang pernah berseragam Diklat PERSIB. “Secara umum, saya kurang paham permainan mereka. Saya hanya tahu ada beberapa pemain yang pernah memperkuat Diklat,” katanya.(net)

nam gol di antaranya dicetak striker asal Chad, Ezechiel N’Douassel, tiga gol disumbangkan bomber Argentina Jonathan Bauman dan satu gol lainnya dicetak gelandang Korea Selatan Oh In-Kyun. Yang menarik, dari seluruh gol yang dibukukan PERSIB, lima di antaranya lahir berkat kontribusi Bauman. Dari lima laga yang telah dilakoninya, Bauman telah mengoleksi tiga gol dan dua assist. Kendati terbilang rekrutan baru pelatih Mario Gomez di awal musim ini, Joni—sapaan akrab Bauman— sudah menunjukkan taringnya di depan gawang lawan. Tiga gol telah dilesakkan Bauman ketika PERSIB mengalahkan Mitra Kukar dan Borneo FC dan saat dikalahkan Madura United. Ketiganya ter-

cipta di area kotak 16 lawan. Sedangkan dua asisst yang telah ia sumbangkan terjadi kala Maung Bandung berhadapan dengan Sriwijaya FC dan Arema FC. Menurut catatan, laga tandang di Palembang kontra Sriwijaya FC tersebut merupakan debut Bauman bersama PERSIB di Go-Jek Liga 1 2018. Namun di partai perdananya, Bauman sudah menunjukkan kemampuannya. Kehadiran Bauman juga membuat produktivitas gol Maung Bandung di awal musim ini relatif lebih baik ketimbang awal musim 2017 lalu. Statistik menunjukkan, PERSIB hanya mampu mencetak lima gol dalam enam pertandingan awalnya pada musim 2017. Kondisi awal musim ini jauh berbeda. Ujung tombak PERSIB sudah mengoleksi total 10 gol dari enam laga Go-Jek Liga 1 2018.

P r o d u ktivitas telah ditunjukkan Ezechiel yang sementara ini masih bertahan sebagai pencetak gol tersubur hingga pekan ketujuh Go-Jek Liga 1 2018 . Pemain lain yang memberi kontribusi bagi mesin gol PERSIB adalah adalah Ghozali Siregar yang menyumbang 2 assist dan Febri Hariyadi (1 assist).(net)

Timba Ilmu dari Bek Senior PEMAIN belakang PERSIB, M. Al Amin Syukur Fisabilah berjanji terus berusaha memberikan yang terbaik untuk tim. Dia akan bekerja keras guna mendapatkan kembali kesempatan bermain dari pelatih Mario Gomez. Pemain yang karib disapa Sabil tersebut hanya duduk di bangku cadangan pada dua laga terakhir PERSIB di Go-Jek Liga 1 2018, yakni menjamu Borneo FC (3-1) dan tandang ke Madura United (1-2). Gomez memilih menurunkan dua pemain senior, Bojan Malisic dan Victor Igbonefo sebagai tembok di lini belakang. Sabil mendapat kesempatan bermain saat Maung Bandung

meraih kemenangan atas Mitra Kukar (2-0) dan memetik hasil imbang di markas Arema FC (22). Dia mendapat kepercayaan dari Gomez untuk mengisi posisi Igbonefo yang mengalami cedera pada kakinya, Posisi Sabil di tim utama kemudian tergeser setelah seniornya pulih dari cedera. Bagi Sabil, kondisi itu hal biasa. Dia hanya perlu kerja lebih keras lagi untuk mendapatkan kesempatan bermain. “Persaingan sih biasa. Sekarang kembali kerja keras untuk mendapatkan menit bermain. Kalau mendapat kesempatan jangan disia-siakan,” kata Sabil, Selasa 8 Mei 2018. Bahkan, persaingan dalam

tim hal bisa berdampak positif. Banyaknya pemain berpengalaman membuatnya bisa menimba ilmu, termasuk dari Igbonefo dan juga Malisic.

“Sambil belajar juga dari senior-senior. Saya harus tetap semangat dan bekerja lebih keras,” tutup Sabil.(net)

email newsredaksibc@gmail.com


RABU, 9 MEI 2018

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC11

Artis Seksi Brasil Bongkar Rahasia Bek Real Madrid Marcelo membantu Los Blancos tampil di babak final Liga Champions, untuk yang ketiga kali secara beruntun. Istrinya, Clarice Alves, yang merupakan artis seksi Brasil mengungkap sosok paling penting dalam karier Marcelo. Sang kakek, Pedro, yang meninggal pada 2014, menjadi aktor utama keberhasilan suaminya menjadi bek kiri paling hebat di dunia.

PORTUGAL BISA JUARA PIALA DUNIA

Portugal memang belum pernah meraih trofi Piala Dunia tetapi mereka sudah membuktikan diri sebagai salah satu tim terkuat saat menjuarai Euro 2016 lalu. Dan Portugal mendapat banyak bantuan dari sang megabintang, Cristiano Ronaldo.

T

rofi Piala D u n i a memang merupakan salah satu trofi mayor yang belum pernah didapatkan Ronaldo. Karenanya, Portugal berpeluang mengulang kesuksesan mereka di Euro 2016 bersama Ronaldo. Setidaknya itulah yang diyakini oleh pelatih Manchester United, Jose Mourinho. “Portugal memiliki skuat yang menarik. Tanpa Cristiano, itu ( juara) akan menjadi mustahil. Tetapi bersama dia, tidak ada yang

tidak mungkin,” ujar Mourinho dinukil dari express. Menurut Mou, hal yang sama juga berlaku untuk skuat Argentina dan Lionel Messi. Bahkan Mou menegaskan Argentina tanpa Messi tidak akan bisa berbuat banyak di Piala Dunia nanti. “Saya percaya tim nasional Argentina tanpa Lionel Messi tidak akan bisa menjadi pesaing yang kuat. Tapi bersama dia, mereka menjadi salah satu tim favorit.” Kedua pemain terbaik di dunia saat ini tersebut memang sangat mengharapkan untuk menjuarai Piala Dunia. Sebagai penguasa penghargaan Ballon d’Or dalam satu dekade terakhir, keduanya belum pernah merasakan bobot trofi Piala Dunia dalam genggamannya.(net)

Milan Bajak Striker Ini Rencana Lain Arsenal AS Roma Ini KLUB Serie A, AC Milan bertekad untuk menambah amunisi lini serang mereka musim depan. Rossonerri dikabarkan akan mencoba merayu salah satu striker AS Roma untuk bergabung dengan mereka musim depan. Sudah bukan berita baru jika AC Milan tengah berburu striker baru. Pelatih mereka, Gennaro Gattuso dikabarkan kurang puas dengan performa Andre Silva dan Nikola Kalinic sehingga ia butuh pendamping untuk Patrick Cutrone di lini serang mereka.

Sejauh ini ada banyak nama yang disodorkan ke manajemen Milan. Namun dilansir dari Tuttosport, kubu Rossonerri sudah menjatuhkan pilihan kepada sosok Edin Dzeko. Penyerang timnas Bosnia ini kembali tampil apik bersama Il Lupi musim ini. Ia total tercatat mencetak 24 gol dari 47 penampilan bagi Roma di semua kompetisi. Gattuso sendiri kabarnya sangat menyukai etos permainan Dzeko. Untuk itu ia meminta pihak klub untuk mengejar tanda tangan mantan pemain Manchester City itu pada musim panas nanti. Dzeko sendiri sejatinya nyaris pindah ke Chelsea pada bulan Januari kemarin. Namun kesepakatan antara Roma dan The Blues batal sehingga ia gagal pindah ke London.(net)

SEJAK Arsene Wenger memutuskan untuk meninggalkan Arsenal akhir musim ini, kabar pelatih baru Arsenal terus bertebaran di beberapa media. Tentu pelatih baru Arsenal ini harus memiliki kualitas tinggi untuk meneruskan pekerjaan Wenger selama 22 tahun. Menukil express, salah satu nama yang paling gencar diberitakan adalah Massimiliano Allegri, yang dinilai sebagai salah satu

pelatih yang kaya taktik. Allegri sendiri dikabarkan membuka pintu lebar-lebar untuk pembicaraan klub baru, meskipun dana yang harus dikeluarkan Arsenal tidak sedikti. Adapun selain Allegri, nama lain yang terus diberitakan adalah Luis Enrique. Tapi mantan pelatih Barcelona ini kabarnya memiliki masalah terhadap struktur klub Arsenal. Karenanya, Arsenal me-

miliki rencana cadangan jika mereka gagal mendapatkan jasa Allegri, yakni seorang Carlo Ancelotti. Di antara dua nama tersebut di atas, Ancelotti memiliki nilai lebih karena sudah berpengalaman di Premier League saat melatih Chelsea. Terlebih, Ancelotti adalah salah satu pelatih paling berpengalaman yang pernah melanglang buana ke beberapa liga top Eropa. Di antaranya Serie A bersama AC Milan, La Liga bersama Real Madrid, Bundesliga bersama Bayern Munchen dan Chelsea sendiri. Pada akhirnya, siapa pun pelatih baru Arsenal nanti, dia harus mengemban tugas berat untuk mengembalikan kekuatan Arsenal sebagai salah satu tim terbaik di Premier League. Sebab dalam dua musim terakhir Arsenal gagal menembus zona Liga Champions.(net)


HALAMAN

BC12

Klik! beritacianjur.com

RABU, 9 MEI 2018

Pendidikan

Bakal Ada Rusunawa di Desa Cipeuyeum

Terkait Kasus Penggelapan Uang Titipan Desa

Warga Cikondang Minta Polsek Usut Tuntas BERITA CIANJUR/NUKI NUGRAHA

PEMERINTAH provinsi Jawa Barat bakal membangun sebuah Rumah Susun Warga (Rusunawa) di Kampung Mareleng, Desa Cipeuyeum, Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur. Pembangunan Rusunawa dilaksanakan diatas lahan milik pemprov seluas 2 hektar. Mengawali pembangunan, sekarang ini di lokasi tengah berlangsung kegiatan perataan lahan oleh pihak rekanan menggunakan alat berat becho. Lahan yang asalnya berupa kebun itu, telah berubah setelah diratakan alat berat. Yang nampak kini hanya sebuah hamparan tanah merah. Diperoleh keterangan dari pekerja kegiatan pembangunan sudah berlangsung selama sepekan lebih. Kegiatan perataan ini akan berlangsung hingga akhir bulan ini. “Kalau dilihat dari kontraknya sih sampai 28 Mei sekarang Kang,”kata salah seorang pekerja yang berhasil ditemui wartawan di lokasi, Selasa (8/5). Berdasarkan papan proyek yang terpampang di lokasi, diketahui pembangunan Rusunawa berada di bawah Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi Jawa Barat. Kegiatan yang tengah berlangsung saat ini berupa Pematangan Lahan Rusunawa. Dengan No SPMK 602.2/SPMK-PPT/PERUM/2018. Nilai proyek Rp364.113.200. Rekana pelaksana CV Mitra Karya Sentosa. Masa Kerja 28 Maret -28 Mei 2018. Sekertaris Desa Cipeuyeum, Dadang Koswara mengatakan, sepengetahuannya pembangunan Rusunawa tersebut merupakan proyek Pemprov Jabar. Lahan yang digunakan juga merupakan milik Pemprov Jabar. “Kalau lahan didepannya itu kan buat pembangunan Masjid, sedangkan yang dibelakang itu buat Rusunawa,”kata Dadang saat ditemui di ruang kerjanya. Ditanya soal kelenglapan izin, Dadang menganjurkan sebaikanya wartawan menanyakan langsung kepada Kepala Desa. “Soal yang lainnya baiknya ditanyakan ke pa Kades saja Kang,”ucapnya. (nuki)

WARGA Desa Cikondang, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur meminta aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Bojongpicung mengusut tuntas kasus dugaan pengelapan uang titipan Pemdes Cikondang.

S

alah seorang warga Cikondang, Agus mengatakan kasus ini harus diusut sampai tuntas, saat ini masyarakat Cikondang tengah menanti sejauhmana tindaklanjut aparat atas pelaporan wakil ketua BPD Cikondang atas kasus tersebut. “Warga Cikondang banyak yang menanyakan bagaimana kelanjutan penangan kasus ini, soalnya terkesan adem ayam saja,”ujar Agus kepada Berita Cianjur, Selasa (8/5). Agus menuturkan, pemeriksaan saksi saksi sudah dilakukan beberapa hari lalu. Seharusnya tegas Agus, sudah ada tindaklanjut terhadap terduga pelaku. “Apakah mau ada aksi dulu baru ada tindakan,”kata Agus dengan nada kesal. Melihat fakta dilapangan sekarang ini, pembangunan di Cikondang belum ada sama sekali kelanjutannya, alias terhambat. “Berarti tidak ada itikad baik ini dari terduga,”imbuhnya. Senada, Wakil Ketua BPD

Cikondang, H Supyan selaku pelapor saat dikonfirmasi mengaku seusai pemeriksaan pada Rabu lalu, hingga kini belum ada lagi tindak lanjut apapun dari pihak aparat. Karena itu, pihaknya akan mendatangi Polsek, menanyakan tindak lanjut kaitan penangaan kasus yang dilaporkannya tersebut. “Sampai sekarang belum ada tindaklanjutnya Kang. Akan kita tanyakan ke Polsek Bojongpicung sejauhmana kasus ini ditangani dan bagaimana dengan terduganya,”ujarnya. Seperti diketahui, baru baru ini Desa Cikondang kembali terlibat kasus hukum yaitu pengelapan uang titipan Desa Cikondang. Kasus ini juga melibatkan Kades Amud Saepudin. Dengan terduga pelaku yaitu AS, salah seorang Kepala Seksi di kantor Kecamatan Bojongpicung. Dalam kasus ini, beberapa orang sudah dipanggil pihak penyidik untuk dimintai keterangan baik AS

selaku terduga, Kades Cikondang Amud Saepudin, Sekdes Teten Ali Rifai, Ketua LPM Deni Mulyani. Sedangkan pelapor yakni Wakil Ketua BPD Cikondang, H Supyan. Pemanggilan dilakukan penyidik pada Rabu (2/5) lalu. Dari keterangan pelapor bernama Supyan (38), warga Kampung Sukamaju, Desa Cikondang diketahui bahwa uang milik Desa Cikondang yang digelapkan AS yaitu sebesar Rp18 juta. Supyan menuturkkan, uang titipan tersebut diserahkan kepada AS oleh Kepala Desa Cikondang, Amud pada tanggal 12 Februari 2018. Selang beberapa waktu, saat ditanyakan soal uang tersebut, AS sering berkelit tidak bisa mengembalikan dengan berbagai alasan. Pihaknya menduga uang tersebut telah digunakan AS untuk kepentingan pribadi tanpa seijin dan sepengetahuan Pemerintah Desa Cikondang atau diduga uang

tersebut telah digelapkan. “Sehubungan itu saya selaku Pemdes Cikondang melaporkan AS atas dugaan pengelapan uang titipan milik pemerintah Desa Cikondang ke Polsek Bojongpicung,”ujar Supyan yang juga menjabat sebagai Wakil ketua BPD Desa Cikondang saat ditemui seusai dimintai keterangan oleh penyidik. Supyan mengaku terpaksa melaporkan soal ini ke aparat karena pihaknya tetap harus bertanggungjawab kepada masyarakat terkait penggunaan dana milik Desa Cikondang. “Terpaksa melaporkan ini karena desakan dari warga juga. Intinya saya ingin agar uang tersebut segera dikembalikan,”tegasnya. Saat ditanya apakah saat Kades menitipkan uang tersebut kepada AS atas sepengetahuan pihak BPD? “Tidak memberitahu. Justru kita juga baru tahu soal ini setelah macet,”jawabnya. (nuki)

Lingkungan

Alamak...Sampah Numpuk Lagi di Jembatan Cibodas TUMPUKAN sampah kembali terlihat berserakan di sepanjang bahu ruas jalan Cianjur-Bandung, tepatnya dekat jembatan Cibodas, Desa Cipeuyeum, Kecamatan Haurwangi. Diduga sumber sampah di lokasi berasal dari sampah yang dibuang warga tak bertanggungjawab. “Sayang yah sudah bersih, enak dipandang eh ada saja yang berulah, membuang sampah disana,”kata Icha salah seorang warga Kampung Cibodas kepada wartawan, Selasa (8/5). Menurutnya, pengawasaan di sekitar lokasi harus lebih ditingkatkan lagi supaya bisa diketahui siapa pelaku yang kerap

membuang sampah disana. “Kudu ada Operasi Tangkap Tangan (OTT), habis itu dikasih hukuman supaya pelakunya jera tidak lagi membuang sampah disana,”geramnya. Lokasi tersebut sebenarnya pernah tersentuh penertiban jajaran pemdes Cipeuyeum bersama Kecamatan Haurwangi. Puluhan kantong plastik berisi sampah yang menggunung maupun berserakan dilokasi saat dibersihkan, sehingga kondisi lokasi terlihat kotor dan kumuh menjadi bersih. Bahkan sebagai antisipasi supaya tidak lagi dijadikan tempat pembuangan sampah, mereka juga memagari lokasi dengan anyaman bambu, dan memasang papan pengumuman

BERITA CIANJUR/NUKI NUGRAHA

larangan membuang sampah di sekitar lokasi. . “Setiap melintas lokasi, bau busuk menyengat kerap tercium sehingga menggangu keny-

amanan para pengguna jalan raya. Selain itu karena sampah menumpuk, pemandangan lokasi juga terlihat jadi kumuh,”ujar Camat Haurwangi, Iwan Kary-

adi kepada Berita Cianjur Sebagai antisipasi lain, pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan penjagaan disekitar lokasi. Langkah itu jelas Iwan dilakukan sebagai upaya untuk mengetahui oknum warga yang seringkali membuang sampah dilokasi tersebut. “Kita akan bentuk tim yang nantinya melakukan piket secara bergantian. Kalau nanti dapat oknumnya, akan diberikan arahan supaya tidak lagi membuang sampah di pinggir jalan raya, ke sungai, kali, irigasi juga tempat umum lainnya, khususnya dilokasi itu,”jelasnya. Sementara itu, Kepala Desa Cipeuyeum Gugun Gunawan (47) tak menampik, jika lokasi tersebut selama ini memang

kerap dijadikan sebagai tempat pembuangan sampah oleh oknum warga. “Sepertinya cukup banyak warga yang membuang sampah disana, selain warga kita tidak sedikit juga warga luar Desa Cipeuyeum yang membuang sampah dilokasi tersebut. Makanya volume sampah yang menumpuk disana cukup tinggi, bahkan sampai mengeluarkan bau yang tidak sedap,”ungkapnya. Dengan itu, pihaknya bekerjasama dengan Kecamatan Hurwangi mengelar giat bersihbersih dilokasi. ” Semoga kedepannya Kecamatan Haurwangi bisa menjadi wilayah yang bersih, indah dan asri,”ucapnya. (nuki)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.