Berita Cianjur - Kacau, Semua Swalayan Langgar Perda

Page 1

ECERAN RP 3.000,LANGGANAN RP 60.000,- /BULAN

EDISI 532 THN IV

Memberi Nilai Lebih twitter @berita_cianjur

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

facebook beritacianjurcom

Klik! beritacianjur.com

email newsredaksibc@gmail.com

Info Iklan

08170024444

Lokasi Minimarket Salahi Aturan, Tak Satupun Kantongi Izin 24 Jam Persib, Terpuruk di Liga, Juara soal Pengeluaran Dana DI LIGA 1 2017, prestasi Persib Ban­ dung memang terpuruk dan hanya mampu berada di peringkat 13 pada klasemen akhir. Namun soal anggaran yang dikeluarkan manajemen, ternyata Persib juaranya. Ya, soal pengeluaran biaya kebu­ tuhan Skuad Pangeran Biru pada KE HAL BC7

Kacau, Semua Swalayan LANGGAR PERDA

BANYAK sekali toko swalayan sejenis minimarket seperti Alfamart dan Indomaret yang buka 24 jam. Namun ternyata tak ada satupun yang sudah mengantongi izin beroperasi 24 jam dan banyak yang melanggar aturan.

B

erdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 5 Tahun 2016 tentang Penataan Pasar Rakyat, Pusat Perbelanjaan dan Toko Swalayan, yang diperbo­ lehkan beroperasi 24 jam hanya di tiga lokasi, yakni di terminal, sta­ siun dan SPBU. Bahkan, swalayan yang berada di tiga lokasi tersebut tetap wajib menempuh peirizinan ke Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah, Perin­ KARIKATUR: NANDANG S

KE HALAMAN BC7

DATA & FAKTA: Jadwal Salat

Wilayah Cianjur & Sekitarnya

13-14 November 2017 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04:03 04:03

11:39 14:58 17:51 19:04 11:39 14:59 17:52 19:05

PKL Tak Berizin Dirobohkan, Swalayan Bodong Hanya Diawasi?

Toko swalayan meliputi minimarket, supermarket, departemen store, hypermarket dan pertulakan. Berdasarkan Perda Nomor 5 Tahun 2016 tentang Penataan Pasar Rakyat, Pusat Perbelanjaan dan Toko Swalayan, yang diperbolehkan beroperasi 24 jam hanya di tiga lokasi, yakni di terminal, stasiun dan SPBU. Swalayan yang berada di tiga lokasi tersebut tetap wajib menempuh peirizinan ke Diskoperindag Cianjur. Meski sudah diatur dalam Perda, namun faktanya masih banyak yang melanggar, alias banyak minimarket yang lokasinya di luar lokasi yang sudah ditetapkan di dalam Perda, namun tetap membandel beroperasi 24 jam. Informasi Diskoperindag, semua toko swalayan baik yang berada di lokasi yang sudah ditentukan maupun yang melanggar, tak ada

Sudah 3 Bulan, Stiker dalam Pengawasan di Alfamart dan Indomaret Masih Terpasang STIKER dalam pengawasan yang tertempel di 58 toko swalayan yang ditertibkan Agustus 2017 lalu, sebagian telah dilepas ka­ rena pengurusan perizinannya telah dilakukan. Namun sisanya seperti di Alfamart dan Indoma­ ret, masih tertempel rapi bahkan usianya pun sudah hampir men­ capai tiga bulan.

KE HALAMAN BC7 ILUSTRASI/NET

Ingin menambah modal usaha atau Ingin mengembangkan usaha? bjb Kredit Mikro Utama untuk solusi kebutuhan Anda!

KE HALAMAN BC7

Terpilih Jadi Daerah Terbaik Pemilik Puskesmas Tingkat Nasional

Warga Tetap Keluhkan Layanan Kesehatan

Kang BeCe

KARIKATUR: M YANUAR G

PEGAWAI di lingkungan Dinas Kesehatan Cianjur boleh bangga saat Cianjur ditetapkan sebagai daerah pemilik puskesmas ter­ baik tingkat nasional. Namun prestasi tersebut tak membuat publik mengacungkan jem­ polnya. Kok bisa? Ya, penghargaan yang diberi­ kan langsung Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, di Ge­ dung Sate Bandung, Senin (13/11) siang kemarin, justru dinilai publik harus jadi pemecut para pelayan kesehatan untuk bekerja optimal tanpa memandang kelas dan kasta. Sudirman Sugarta Melany, salah seorang pemerhati dunia kesehatan di Cianjur, menilai penghargaan itu lebih bertumpu pada fasilitasnya, bukan pelaya­ nanannya. Berbicara soal fasili­ tas atau gedung pelayanan kese­

BPBD Imbau Warga Waspadai Pergerakan Tanah Susulan

Bangunannya Ambruk, SMPN 3 Sukaresmi Akan Direlokasi

publik. “Keluhan soal buruknya la­ yanan kesehatan di Kabupaten Cianjur, sudah jadi konsumsi

TERDAMPAK bencana pergera­ kan tanah yang terjadi pada Sabtu (11/11/2017) lalu, SMPN 3 Sukaresmi di Kampung Cipari, Desa Rawabelut, Kecamatan Sukaresmi, Cianjur, akan segera direlokasi. Kepala Dinas Pendidikan dan Ke­ budayaan Cianjur, Cecep Sobandi mengatakan, rencananya anggaran re­ lokasi itu akan bersumber dari alokasi anggaran tahun 2018.

KE HALAMAN BC7

KE HALAMAN BC7

BERITACIANJUR/RUTANDI

hatan, sambung dia, harus diakui sudah mendekati kategori layak. Namun bicara soal sumber daya manusia (SDM) yang melaksa­ nakan pelayanannya, Kabupaten Cianjur masih jauh dari harapan


HALAMAN

BC2

OpiniWarga

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Milenial Nasionalis di ‘Zaman Now’

MUDA dan milenial tak berarti hura-hura, ketawa-ketiwi, penuh kepura-puraan media sosial. Anak muda pun jangan terlalu cepat dituding tak memiliki rasa kohesi sosial, minim empati, bahkan kurang melek Pacasila dan cenderung mengalami penipisan nasionalisme.

K

arena menjadi muda di ‘zaman now’ adalah menjadi manusia yang dituntut untuk tetap kekinian di satu sisi, dituntut tetap adaptif terhadap berbagai fleksibilitas zaman, tapi tetap membenamkan akar diri ke dalam tanah ibu pertiwi. Juga tetap berbangga hati menghirup udara nusantara, tetap bersemangat menjalankan peran-peran publik yang berpotensi menebar inspirasi bagi banyak manusia. Selain itu, tetap bersemangat meneriakkan nama Indonesia di berbagai pentas dunia. Dalam konteks lain, bahkan saya termasuk orang yang cukup percaya bahwa anak muda bukanlah objek keinginan dari generasi sebelumnya. Tanpa mengecilkan berbagai peran dan pengaruh generasi tua dalam menyediakan lingkungan yang kondusif-produktif, anak muda sejatinya bisa tumbuh dan menebar inspirasi kepada publik tanpa harus merasa tertekan oleh ketakutan-ketaku-

tan terhadap eksistensi dan keinginan generasi sebelumnya. Dan dengan kepercayaan tersebut, saya pun cukup yakin bahwa anak muda bisa duduk sejajar dengan generasi sebelumnya, berbagi peran dan bahu-membahu unjuk kreasi penyelesaian masalah-masalah yang ada, baik di tingkat daerah maupun nasional. Sederhananya, anak muda atau generasi milenial adalah genersi zaman sekarang, termasuk diri saya sendiri. Dalam salah satu perspektif, generasi muda diidentikkan dengan generasi yang sangat suka berkutat di media sosial. Dan faktanya pun memang demikian. Jadi jangan terlalu heran jika media sosial umumnya dipenuhi oleh anak-anak muda yang eksis. Tapi perlu juga diingat, banyak prediksi dan proyeksi yang mengatakan bahwa generasi milenial akan sangat berpengaruh dalam proses perubahan dan perkembangan dunia untuk waktu-waktu mendatang

ILUSTRASI/ NET

seiring pesatnya perkembangan teknologi. Indonesia tentu bukan pengecualian. Lihat saja, dari total penduduk Indonesia, generasi milenial diprediksi pada tahun 2020 akan mencapai angka 50 persen. Tidak saja secara bisnis, secara politik pun segmen ini mendadak menjadi segmen yang sangat menggiurkan. Nah, dengan karakteristiknya yang berbeda dengan generasi-generasi sebelumnya, tentu butuh pendekatan tersendiri untuk mendapatkan perhatian dan keterlibatan generasi milenial. Sepanjang pengamatan saya, pun menurut beberapa pengamat, generasi milenial atau yang kerap dikenal dengan sebutan generasi Y terbilang cukup boros, karena konon sering berbelanja, membeli tiket konser atau film, sering jalanjalan, padahal boleh jadi penghasilan yang diraih sebenarnya terbilang pas-pasan. Dan harap dicatat, semua itu tidak menyalahi apa pun. Jadi tak perlu terlalu dinegatifkan. Boleh jadi hal tersebut

SELURUH WARTAWAN WARTAWAN BERITA BERITA CIANJUR CIANJUR SELALU SELALU SELURUH MENGENAKAN TANDA TANDA PENGENAL PENGENAL DAN DAN DILENGKAPI DILENGKAPI SURAT SURAT MENGENAKAN TUGAS SERTA SERTA TIDAK TIDAK DIPERKENANKAN DIPERKENANKAN UNTUK UNTUK MEMINTA MEMINTA TUGAS ATAU MENERIMA MENERIMA APAPUN APAPUN DARI DARI NARASUMBER NARASUMBER ATAU

Harga Iklan Resmi Harian Umum Berita Cianjur a Iklan Kolom Display / Banner / X Banner : - Halaman 1 Atas : Rp 55.000/mmk - Halaman 1 Bawah: Rp 50.000/mmk - Halaman Back Cover : Rp 42.500/mmk - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk - Halaman Black White : Rp 32.500 /mmk a Iklan Advertorial : - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk - Halaman Black White : Rp 30.000/mmk a Iklan Layanan Masyarakat / Sosial / Dukacita (Obituari) - Halaman Full Colour Rp.25.000/mmk - Halaman Black White Rp 20.000/mmk a Iklan Spread Center : - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk - Halaman Black White : Rp 35.000/mmk a Iklan Super Spread Center : - Halaman Full Colour : Rp 33.000/mmk - Halaman Black White : Rp 29.000/mmk

Info kerjasama/diskon: 081563424444 PT. Jembatan Mediatama Cianjur (Media Cetak,Online & Event Planner)

mulai dari lahirnya start up-start up kreatif, komunitas-komunitas kreatif, dan gerakan-gerakan positif yang menggelinding secara masif di dunia maya. Dari aras yang lebih luas, sekalipun generasi muda muncul dengan segala karakteristik baru, tentu eksistensi dan aksentuasi Indonesia harus pula tumbuh mekar, bahkan mandarah daging di tubuhnya. Justru, menurut saya, dengan hadirnya watak generasi baru plus dukungan ekosistem digital yang juga sangat suportif, negara semestinya mampu tampil dalam jubah yang kontekstual dan menelurkan pendekatan yang lebih kekinian, agar nilai-nilai Pancasila, nasionalisme, patriotisme, dan rasa keindonesiaan generasi muda tetap terpatri di jiwa anak muda. Lantas, bagaimanakah sebenarnya eksistensi nilai-nilai nasionalisme dan Pancasila generasi milenial//? Pertanyaan semacam ini perlu ditanyakan mengingat belakangan ini nasionalisme, bahkan nilai-nilai Pancasila di nadi generasi milenial dianggap semakin menurun. Mengapa? Konon karena generasi tua menganggap bahwa generasi milenial tidak pernah ikut turun tangan atau terkesan cuek dalam masalah yang ada. Misalnya, kurangnya intensitas mahasiswa yang melakukan aksi demo. Selain itu, mahasiswa dianggap kurang kritis dalam me-

Pancasila Dan Islam

Memberi Nilai Lebih

BERITA MEDIA GROUP

Komisaris Utama: H Ishaq Robin. |Direktur Utama Anton Ramadhan. |Pemred: Gia Gusniar. |Dewan Redaksi: Anton Ramadhan, Fonda Lapod, Gia Gusniar, Nuki Nugraha, Rustandi Zaelani. |Redaktur: Mustofa, Rustandi Zaelani. |Asisten Redaktur: Angga Purwanda. |Reporter: Muhammad Karnawan, Apip Samlawi. |Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudistira, Ziad Zed Zubaidi. |Grafis: Nandang S, M Yanuar Gunawan. |Manager HRD & Keuangan: T Jayanti Pardosi. |Manager Iklan & Markom: H Ahmad Rizky Alfaraby |Manager Sirkulasi & Umum: Tavip Supriatna |Kabiro Ciranjang: Nuki Nugraha |Divisi Iklan: H. Heryanto. Renny Kasmiati. Fauzi |Divisi Sirkulasi: Solihin, Dede Suherlan. |Divisi Keuangan: Ebes. Emma Maryani. |Divisi Umum: Harun Kurniawan, Eded Kurniawan. Alamat Kantor Redaksi/Sirkulasi: Jl. Gatot Mangkupraja no. 15 ds. Nagrak Kec. Cianjur. |No Tlp: 0263-2283130. | Email: newsredaksibc@gmail.com

terjadi karena melejitnya nilai gengsi di media sosial dan munculnya hasrat untuk pamer di ruang publik maya. Ditambah pula dengan adanya sistem kredit dan belanja daring, yang menjadikan generasi baru mudah untuk membeli apa pun sesuka hati. Imbasnya, generasi milenial pun dikategorikan segagai generasi yang memiliki pola berbelanja dan pola konsumsi yang sangat kekinian. Berbeda dengan orang zaman dulu, misalnya, yang menabung untuk dipakai di masa depan, justru generasi milenial menabung untuk dipergunakan segera. Dan uniknya, barang-barang yang dibeli pun sebanarnya terbilang tidak terlalu penting juga. Tapi menariknya, generasi milenial memiliki tingkat keingintahuan yang sangat tinggi (dalam bahasa kekinian sering disebut dengan istilah ‘kepo’). Kemudian watak ‘kepo’ tersebut bertemu dengan kondisi saat ini di mana informasi dan segala pengetahuan bisa dengan sangat mudah ditemukan di internet. Bahkan, sudah men-

jadi kebiasaan generasi milenial untuk mencari hal-hal yang tidak diketahui di internet sebelum melakukannya. Setelah dianggap mengantongi cukup pengetahuan dan informasi, baru kemudian dianggap siap untuk terjun langsung atau siap melakukannya dengan percaya diri. Karakter ini pula yang salah satunya kemudian membuat generasi Y sangat suka berlama-lama di media sosial atau dunia digital. Selain komunikasi lebih mudah, bisa lewat chat atau komentar di status teman, kini hampir semua provider penyedia informasi dan penyedia berbagai macam pengetahuan baru juga ikut berseliweran di media sosial. Selain itu, generasi muda ‘zaman now’ lebih suka dengan hal-hal yang berbau kekinian. Lalu, jika ada influencer yang dianggap kontekstual (tokoh, politikus, pejabat, selebritas, pengamat, dan lain-lain), hampir pasti akan diikuti. Contoh media sosial untuk para influencer yang sering dipanteng oleh generasi ‘zaman now’ adalah / nstagram, fanspage Facebook, Twitter, dan sejenisnya. Namun terlepas dari itu semua, toh bagi saya, generasi milenial atau generasi Y adalah warga negara Indonesia juga, yang punya hak dan kewajiban yang sama dengan warga negara dari generasi lainya. Dan tak lupa, generasi milenial sejatinya sudah melakukan banyak untuk zamannya,

JIKA Barat punya ideologi yang sangat diagung-agungkan yaitu liberal kapitalis, dan Timur terkenal dengan isme sosialisnya, kita sebagai bangsa Indonesia tak kalah hebatnya punya pancasila. Inilah perjanjian luhur (Modus Vivendi/Mitsaqon Ghalidzo) dan kesepakatan bersama para founding fathers kita, Bapak bangsa. MEREKA para pendiri bangsa berbeda-beda latar belakang, ada tokoh nasionalis, tokoh agama, bahkan ada tokoh yang berpaham sosialis. Dengan menjunjung tinggi esensi musyawarah, akhirnya disepakati untuk menjadikan pancasila sebagai nilai-nilai dasar negara (ideologi bangsa), falsafah hidup bangsa. Sekulerisasi direduksi, tidak ada gap antara negara dan agama, karena para pendiri bangsa sadar akan kebhinekaan. Indonesia adalah milik semua golongan, dengan berbagai macam karakter, suku, agama, ras, maupun golongan. Pancasila menaungi perbedaan, menghargai kebebasan, dan pancasila menyatukan semuanya. Maka sudah tidak relevan lagi mempertentangkan dasar negara pancasila dengan islam. Tetapi ironisnya sampai saat ini masih ada golongan ataupun kelompok tertentu yang masih mempermasalahkan dasar negara Indonesia. Dengan segala

asumsinya yang salah satunya bahwa islam mempunyai sistem pemerintahan tersendiri yaitu khilafah. Yang menjadi pertanyaan besarnya apakah benar pancasila itu bertentangan dengan nilainilai islam?, rasionalisasi dibawah ini akan mencoba menajawab pertanyaan besar tersebut. Penulis akan mencoba mengurai pancasila dari mulai sila kesatu sampai sila kelima, dihubungkan dengan ayat-ayat AlQuran. Sila kesatu “Ketuhanan yang Maha Esa” inilah yang menjadi jawaban bahwa Indonesia bukan negara sekuler, karena tidak ada pendikotomian antara kehidupan negara dengan agama. Al-Quran telah menjawab sila kesatu itu bahwa “wa ilahukum ilahu wahidun” : Dan Tuhanmu itu, Tuhan Yang Maha Esa. (QS Albaqoroh:163). Maka kalau dipahami secara tekstual saja, orang awam seperti penulis pun tidak ada pertentangan antara sila

Ispan Diar Fauzi

kesatu pancasila dengan nilai-nilai Tauhidullah dalam Al-Quran. Sila kedua “Kemanusiaan yang Adil Dan Beradab” sila kedua ini berhubungan dengan sikap dan karakter (akhlak) manusia dalam bermasyarkat, menjadikan manusia yang beradab dan madani adalah ajaran islam. Sebagaimana Rasul pun diutus adalah untuk menyempurnakan akhlahk manusia. Kemanusiaan yang adil dan beradab ini selaras dengan ayat Al-quran yaitu “fala tattabiul hawaaanta’diluu” : Maka janganlah kamu mengikuti hawa, hendaklah kamu jadi manusia yang adil. (QS An Nisaa:135). Sila ketiga “Persatuan Indonesia” Indonesia didirikan bukan untuk golongan tertentu, bukan untuk agama tertentu, bukan untuk daerah tertenu, maka sudah sepantasnyalah kita menghilangkan ego kesukuan, ego kedaerahan, primordialisme, yang akan memecah belah bangsa kita tercinta ini. Islam pun mengajarkan bahwa persatuan umat adalah suatu keniscayaan. “waja alnaakum syu’uuba wa qobaila

lita’arofu”. (QS Alhujrot:13). Dan kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling mengenal. Sila keempat “Kerakyatan yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan” inilah yang mendasari bahwa setiap urusan berbangsa dan bernegara harus mengutamakn musyawarah mufakat. Dalam musyawarah tidak ada istilah menang atau kalah (win or lose), tapi yang diutamakan adalah keputusan bersama dan untuk kemaslahatan bersama. Dalam islam juga dikenal konsep mudzakarah (saling mengingatkan), tentunya saling mengingatkan dalam hal kebenaran dan ketakwaan. Al-Quran dalam beberapa ayatnya selalu menekankan bahwa kepada umatnya agar setiap permasalahan diselesaikan dengan bijaksana dengan cara musyawarah mufakat. “Wa afrohum syuuroo bainahum”. Dan perkara mereka dimusyawarhkan antara mereka” (QS Asy Syuraa: 38). Konsep syura inilah yang diadopsi dan diinternalisasi oleh pendiri bangsa kedalam sila keempat pancasila. Sila kelima “Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia”. Indonesia sebagai negara kesejahteraan (welfarestate), memiliki kewajiban mensejahterakan seluruh rakyat Indonesia, tanpa ada diskriminasi. Seluruh rakyat mempunyai hak dan kewajiban yang sama,

nanggapi isu-isu sosial yang terjadi di Indonesia. Bahkan, generasi ini acapkali dikaitkan dengan hal buruk yang terjadi di negara ini. Generasi pemalas, generasi cepat saji (karena hanya mau hal yang praktis). Walhasil, sering kali diisukan bahwa generasi tua kurang membuka mata dan hati untuk memberikan kesempatan kepada mereka, terutama untuk duduk di posisi-posisi politik dan jabatan publik. Seolah-olah, banyak yang terlupa bahwa ada banyak hal yang telah diciptakan oleh generasi milenial. Dalam hemat saya, sudah waktunya Indonesia, mulai dari daerah sampai ke pusat, menyaksikan munculnya anak mudaanak muda berbakat, yang siap berbagi hati dan kepalanya, untuk memperbaiki keadaan sekitar, terlibat aktif dalam berbagai aktivitas kebangsaan, dan ekspresif dalam menyampaikan solusisolusi yang dibutuhkan negeri. Dan bagi anak muda, generasi milenial, generasi Y, atau apa pun sebutannya, sudah waktunya pula mencari celah untuk tampil ke ruang publik dengan wajah yang inspiratif, wajah yang mengguratkan gairah patriotis, wajah yang sangat mencintai Ibu Pertiwi, dan wajah nasionalis dengan raut pemersatu yang sangat kental. (*) Oleh: Dito Ariotedjo Ketua Umum Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI)

tanpa membedakan ras, golongan, suku maupun agama. Islam pun demikian dalam salah satu ayat Alquran (QS An Nahl: 90) Allah SWT Berfirman: “Innallaaha ya’murukum bil adli wal ikhsan”. Sesungguhnya Allah menyuruh kamu berlaku adil dan berbuat kebajikan. Islam lahir untuk menebar rahmat dan perdamaian, bukan untuk menebar kebencian dan permusuhan apalagi kekerasan. Tidak ada paksaan kepada setiap orang untuk memeluk islam. Allah SWT berfirman: “tidak ada paksaan untuk memasuki din (agama) islam, sesungguhnya telah jelas jalan yang benar dari jalan yang salah”. (QS Al-Baqarah : 256). Jika memahami pancasila secara holistik tanpa tendensi-tendensi akut akan egoisme golongan, serta menyelaraskannya dengan nilai-nilai hakiki dalam islam, maka tidak ada keraguan lagi bahwa antara pancasila dan nilai-nilai islam itu tidak bertentangan. Sekarang bukanlah saatnya teriak-teriak untuk merubah dasar Negara Indonesia, bukan saatnya lagi mengantitesiskan dan membentur-benturkan pancasila dengan islam. Mulailah bersatu, berdampingan, hidup rukun, damai, menghargai kebhinekaan, karena sejatinya perbedaan itu adalah sebuah keniscayaan. (*) Oleh : Ispan Diar Fauzi Generasi Muda NU, Penikmat Kebhinekaan Indonesia


HALAMAN

BC3

Jabar

+ Nasional SELASA, 14 NOVEMBER 2017

HKN Dapat Meningkatkan Derajat Kesehatan

Nasional

NET

KPK Pertimbangkan Panggil Paksa Setnov LAGI-lagi mangkir, itulah yang dilakukan Ketua DPR RI Setya Novanto (Setnov) saat Komisi Pem­ berantasan Korupsi memanggilnya untuk dimintai keterangan, Senin (13/11/2017). Tersangka dalam kasus proyek e-KTP tersebut mangkir dengan ala­ san pihak KPK harus mendapatkan izin terlebih da­ hulu dari Presiden Joko Widodo. Diketahui Setnov diperiksa sebagai saksi ter­ sangka Direktur Utama PT Quadra Sultion Anang Sugiana Sudiharjo (ASS) dalam kasus yang sama. Wakil pimpinan KPK, Laode M Syarif mengata­ kan akan mempertimbangkan panggil paksa untuk Setya Novanto jika tidak memenuhi panggilan tim penyidik. Hal tersebut terdapat pada Pasal 112 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) ayat (1) Penyidik yang melakukan pemeriksaan, dengan menyebutkan alasan pemanggilan secara jelas, berwenang memanggil tersangka dan saksi yang dianggap perlu untuk diperiksa dengan surat panggilan yang sah dengan memperhatikan teng­ gang waktu yang wajar antara diterimanya pang­ gilan dan hari seorang itu diharuskan memenuhi panggilan tersebut. Kemudian ayat ke (2) Orang yang dipanggil wa­ jib datang kepada penyidik dan jika ia tidak datang, penyidik memanggil sekali lagi, dengan perintah kepada petugas untuk membawa kepadanya. “Itu salah satu yang dibolehkan oleh peraturan per UU memanggil secara paksa,” kata Laode di Ge­ dung KPK, Jakarta Selatan, Senin (13/11/2017). Namun Laode mengaku yakin Ketua Umum Partai Golkar tersebut dapat memenuhi panggilan KPK sebagai saksi. Dia juga berharap Novanto da­ pat kooperatif tanpa pihak KPK memanggil paksa. “Ya tapi saya yakin beliau ini kan diminta seba­ gai saksi. Ya kita berharap beliau bisa hadir tanpa harus ada paksaan,” tegas Laode. (net/bis)

Amien Rais: Bangsa ini Sudah Mulai Dijual

PERINGATAN Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-53 Tingkat Provinsi Jawa Barat harus menjadi momentum untuk mengevaluasi pelayanan kesehatan yang selama ini diberikan kepada masyarakat.

D

emikian ditegas­ kan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ah­ mad Heryawan (Aher) usai me­ mimpin upacara HKN ke-53 Ting­ kat Provinsi Jawa Barat, di hala­ man depan Gedung Sate Bandung, Senin (13/11/2017). “Sehingga HKN memiliki daya dalam meningkatkan derajat ke­ sehatan masyarakat khususnya di Jawa Barat. Bukan hanya jadi se­ remonial belaka,” kata Aher. Aher mengungkapkan, ke­ berhasilan suatu pembangu­ nan salah satunya terlihat dari masyarakatnya yang sehat dan sehat adalah aset yang paling berharga, ketika seorang memi­ liki kesehatan yang prima, maka ia akan mampu menghadirkan produktivitas. “Karena itulah kita ingin meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” kata Gubernur Aher. Ia menambahkan, sema­ ngat HKN bukan hanya semangat mengobati penyakit, namun lebih kepada semangat meningkatkan bahkan mempertahankan derajat kesehatan. “Cara mempertahankan ke­ sehatan di antaranya dapat di­ lakukan melalui upaya-upaya promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif. Masyarakat perlu berperilaku hidup bersih dan se­ hat, dan selalu berupaya mencegah hadirnya penyakit” ujar Aher. Pada Hari Kesehatan Nasio­ nal tahun ini, tema yang diangkat yakni Sehat Keluargaku Sehat In­

FOTO-FOTO: NET

donesiaku. Tema tersebut sejalan dengan Program Indonesia Sehat melalui Pendekatan Keluarga. “Keluarga menjadi awal un­ tuk mendorong masyarakat yang mandiri untuk hidup sehat,” ujarnya. Aher menuturkan, keluarga merupakan komponen terpenting dalam upaya pencegahan penyakit melalui upaya promotif maupun preventif. Perilaku keluarga, katanya, memiliki dampak yang besar dalam pembentukan perilaku in­ dividu. Keluarga merupakan pe­ ngalaman pertama bagi setiap ­individu. Sehingga pendidikan di ling­ kungan keluarga dapat menjamin kehidupan seseorang untuk tum­ buh dan berkembang sehingga perlu terus diupayakan membu­ dayakan perilaku hidup bersih dan sehat pada masyarakat, dengan menyasar lingkungan keluarga. “Program lain yang kita dorong berdasarkan instruksi Menteri Kesehatan RI, adalah Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GER­ MAS). Dengan GERMAS, kita men­ gajak kerjasama lintas sektor dan

lintas program dalam mewujud­ kan masyarakat untuk berperilaku hidup sehat, yang pada akhir­nya dapat membentuk bangsa Indone­ sia yang kuat” ujar dia. Pada momentum ini, Guber­ nur Jawa Barat menyerahkan penghargaan kepada insan kese­ hatan yang telah berupaya mewu­ judkan kehidupan masyarakat yang bersih dan sehat. Pada kategori bupati/wali kota yang berhasil mewujudkan desa stop buang air besar semba­ rangan terbanyak di Jawa Barat adalah Bupati Subang Imas Ar­ yumningsih, Bupati Sumedang Eka Setiawan, dan Walikota Ban­ jar Ade Uu Sukaesih. Sementara pada tahun ini di­

berikan penghargaan kepada Tenaga Kesehatan Teladan Ting­ kat Provinsi Jawa Barat 2017, yang diterima di antaranya Dokter Elis Sopiandi dari Kabupaten Su­ kabumi, Perawat Nimas Pratiwi Dewi Yani, S.Kep dari kota Cimahi, Bidan Aan Herlina, A.Md.Keb dari Kabupaten Cianjur. Selain itu penghargaan juga diberikan bagi Tenaga Kesehatan Lingkungan Robby Senda,SKM dari Kota Banjar, Tenaga Ke­ sehatan Masyarakat Amilia, SKM., m.KM dari Kabupaten Garut, Tenaga Gizi Jumiatul Aini, AMG dari Kabupaten Bandung, dan Tenaga Kefarmasian Anis Pribadi Kurnaeni, AMd , Farm dari Kabu­ paten Bandung. (net/bis)

n Ridwan Kamil Ingin Tentukan Wakilnya Sendiri

PAN Serahkan Pendamping Deddy Mizwar pada PKS dan Gerindra NET

PERNYATAAN keras lagi-lagi dilontarkan Ke­tua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais. Dalam pidatonya, Amien Rais sempat menyampaikan tantangan berat yang dihadapi oleh bangsa Indonesia mendatang. Bahkan Amien me­ nyindir bahwa saat ini bangsa Indonesia sudah di­ jual. “Terus terang saya tadi menyindir (dalam pi­ dato saat upacara). Bangsa ini sudah mulai dijual. Kekayaannya pelan-pelan tapi pasti mulai dijual,” terang Amien kepada wartawan disela upacara Hari Pahlawan di kompleks SD Budi Mulia Dua di Magu­ woharjo, Sleman, Senin (13/11/2017). Dalam upa­ cara tersebut hadir pula tokoh nasional Prabowo Subianto dan sejumlah petinggi PAN. Amien menyampaikan bahwa pemerintah saat ini tahu kondisi tersebut. Tetapi, lanjut Amien pemerintah saat ini pura-pura tidak tahu. “Anda tahu? 85 persen hasil tambang dan mineral kita dibawa ke luar negeri. Rezim saat ini tahu tapi purapura tidak tahu,” tegas Amien. Amien menuturkan jika saat ini rezim pemerin­ tahan tidak mau tahu, maka dirinya nantinya yang akan memberitahu. Amien mengatakan kedatangan Prabowo dan sejumlah tokoh nasional ke kompleks SD Budi Mulia Dua dalam rangka upacara Hari Pahlawan. Selain itu juga bersamaan dengan peresmian ge­ dung baru milik SD Budi Mulia Dua. (net/bis)

KEPUTUSAN pendamping Deddy Mizwar dalam Pilgub Jabar 2018 kepada PKS dan Gerindra. PAN te­ lah deklarasi dukung Deddy di Jawa Barat. Hal itu ditegaskan Ketua Ha­ rian DPW PAN Jawa Barat, Hasbul­ lah Rakhmad. “PAN dan Demokrat sudah me­ mutuskan hanya mengusung Deddy Mizwar,” katanya saat dihubungi, Senin (13/11/2017). Baru PAN dan PKS yang telah memu­ tuskan untuk dukung Deddy. Sementara Demokrat dan Gerindra belum ada sikap resmi meski diakui mengarah untuk dukung pemeran Naga Bonar itu. Dalam deklarasinya, PKS mengusulkan nama Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu sebagai pendamping De­ ddy Mizwar. PAN melihat, kemung­ kinan wakil dari Deddy akan dicari dari PKS atau Gerindra. “Hari ini PAN dan Demokrat dukung Demiz, nah wakilnya ada pe­ luangnya di PKS dan Gerindra. Nah silakan kita tentukan mekanisme yang transparan dan kira-kira hitunghitungan menang,” kata Hasbullah.

FOTO-FOTO: ILUSTRASI/NET

Di lain pihak, ia pun me­minta PKS untuk segera bergabung ke dalam poros baru secepatnya. Sebab, PKS sampai hari ini belum ada komunikasi dengan partai pen­ dukung Deddy baik di pusat mau­ pun tingkat Provinsi Jabar. “Kami membuka diri untuk PKS bergabung di poros baru. PKS punya calon silakan diusul­ kan. Tapi kita harus hormati juga

Gerindra mengusung calonnya. Siapa yang nanti dipilih serahkan masing-masing ketum di pusat dan koalisi,” tutur dia. Dia mengatakan, proses pe­ milihan pendamping ini harus melalui proses musyawarah dalam koalisi. Persetujuan semua pihak sangat penting, mengingat hal ini berhubungan dengan kinerja me­ sin partai. “Jadi dukungan bisa berjalan optimal dan total. Ini kan hanya soal wakil, jadi bisa dimusya­ warahkan,” ujarnya. “Kan gak boleh juga main klaim-klaim sepihak sementara butuh kekuatan tambahan. Jadi saya kira di poros baru harus ber­ pikir luas,” pungkasnya.

Tentukan Wakilnya Sendiri Sementara itu Wali Kota Ban­ dung sekaligus bakal calon Gu­ bernur Jawa Barat Ridwan Kamil berharap bisa mendapatkan pen­ damping yang memiliki chemistry baik. Dengan begitu, selama 5 tahun keduanya bisa tenang dan produktif dalam membangun Jawa Barat. “Saya sih mengharapkan­ nya begitu (bisa memilih sendiri pendamping, red), tapi kan saya harus dengar langsung dari semua partai. Itu (bisa memilih sendiri pendamping, red) kan baru saya dengar dari Partai Nasdem. Mu­ dah-mudahan partai lain mem­ berikan kemudahan-kemudahan yang sama supaya saya bisa men­ dapatkan pasangan yang che­ mistry-nya baik sehingga dalam 5 tahun tenang dan produktif dalam membangun Jawa Barat,” ujar pria yang akrab disapa Emil di Sabuga, Jalan Tamansari. Emil mengatakan, akan melaku­ kan koordinasi dengan partai lain terkait pendampingnya di Pilgub tersebut. Siapa pun pendampingnya nanti di Pilgub, bagi Emil yang ter­ penting bisa diterima masyarakat. Untuk mengetahui bisa diukur me­ lalui survei. (bbs/bis)


HALAMAN

BC4

LingkungCianjur SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Turuti Dinas, Kampung Pelangi Ajukan Bantuan Rutilahu

Beberapa rumah tidak layak huni (Rutilahu) yang berlokasi di RW 11 Kampung Pataruman, Kelurahan Sayang, Kecamatan Cianjur, akan diajukan kembali guna mendapatkan bantuan.

P

asalnya, meski telah berulang kali diajukan, bantuan yang diharapkan tak kunjung datang. Apalagi ada himbauan dari dinas terkait untuk melakukan pengajuan ulang. Seorang tokoh pemuda, Yusup Supriadi mengatakan tiga rutilahu yang berada di Kampung Pataruman yang kini menjadi Kmapung Pelangi, akan diajukan kembali sesuai dengan himbauan dinas terkait. Sehingga bantuan yang diharapkan dapat terealisasi di tahun berikutnya. “Tentu saja kerjasama dengan pihak Kelurahan Sayang diperlukan. Tak hanya itu, ketua RT, RW dan beberapa tokoh masayarakat juga telah setuju dengan tiga rumah yang akan diajukan kembali, guna mendapatkan bantuan rutilahu,” kata Yusup saat ditemui di rumahnya,

Senin (13/11/2017). Menurut Yusup, hal itu dilakukan untuk melihat keseriusan pemerintah kabupaten (Pemkab), dalam hal ini Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman Dan Pertanahan (Rumkimtan), Kabupaten Cianjur. Namun bila tetap tidak dapat diakomodir sudah dapat dipastikan, himbauan pengajuan ulang hanya alibi. “Kami ingin buktikan himbaun dinas, apakah bisa direalisasikan atau hanya untuk menyejukkan hati warga sementara saja,” sebut Yusup. Jika tetap tidak digrubis, lanjut Yusup, warga sekitar akan melakukan aksi demo guna menuntut pemkab untuk menepati janjinya. Rutilahu di Kampung Pelangi merupakan suatu hal yang menyedihkan. Apalagi jelas ini merupakan program Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar dalam mencip-

Bangun Fasilitas Kreatifitas, Taman Joglo Tuai Tanggapan Beragam INFORMASI akan dibangunnya fasilitas kreatifitas bagi pemuda Cianjur di Taman Joglo, tuai beragam tanggapan warga. Terlebih, informasi yang beredar fasilitas itu dapat digunakan untuk olahraga skateboard. Apalagi fasilitas seperti itu belum pernah ada sebelumnya di Kota Tatar Santri, sehingga wajar akhirnya menimbulkan beragam tanggapan. Warga Kampung Lembur tengah, Kelurahan Solokpanda, Kecamatan Cianjur, Abdul Azis (27) mengatakan, kurang begitu mengerti dengan fasilitas skateboard yang rencananya akan dibangun di Taman Joglo, yang notabene bukan kebudayaan orang Sunda. Namun Ia mengapresiasi pembangunan itu, selama dapat mengurangi kenakalan remaja. “Lebih baik disalurkan kreativitasnya, dibandingkan haru melakukan hal yang cenderung ke arah kenakalan remaja,” kata Abdul, Senin (13/11/2017). Warga lainnya, Deden Setiadi (25) menuturkan hal itu dapat

menjadi taman pertama yang memiliki fasilitas skateboard di Kota Cianjur. Pasalnya di Sukabumi, fasilitas seperti sudah ada lebih dahulu, dan selalu ramai pengunjungnya. “Semoga dengan dibangunnya fasiltas skateboard ini, Taman Joglo dapat menjadi taman yang benar-benar dapat maksimal dipergunakan oleh masyarakat,” tutur Deden. Berbeda dengan berumur muda, warga Desa/Kecamatan Ciranjang, Yunus Gumilar (54) mengungkapkan kurang sependapat dengan dibangunnya fasiltas skateboard tersebut. Ia menilai hal itu merupakan kebudayaan luar dan bukan milik Orang Sunda. Alangkah lebih baik jika fasilitas yang dibangun lebih mendukung kebudayaan daerah sendiri. “Kurang setuju dengan pembangunan itu, karena bukan kebuyaan urang Sunda. Dikhawatirkan kedepannya, fasilitas itu menggerus kebudayaan asli Sunda,” ungkap Yunus. (wawan)

BERITACIANJUR/WAWAN

takan Cianjur Lebih Maju dan Agamis. “Kalau tidak ditepati kami akan lakukan aksi demo bersama komunitas lainnya yang masih peduli terhadap kesejahteraan warga Cianjur,” tegas Yusup. Diberitakan Harian Berita Cianjur sebelumnya, Kepala Bidang Perumahan Dan Permukiman, Dinas Perumahan, Ka-

wasan Permukiman Dan Pertanahan (Rumkimtan), Kabupaten Cianjur menuturkan akan segera malakukan tindakan terkait adanya rutilahu di Kampung Pelangi, Kampung Pataruman. Namun, untuk anggaran tahun 2017 ini, Rutilahu untuk Kampung Pataruman belum dianggarkan. “Belum ada pengajuan permohonan bantuan ter-

kait rutilahu di Kampung Pataruman yang kini menjadi Kampung Pelangi,” tutur Yedi. Namun, lanjut Yedi, akan segera melakukan pengecekan terkait laporan itu. Apalagi pengakuan dari sejumlah warga yang menyatakan telah beberapa kali mengajukan, tetapi tidak ada realisasinya. Ia berspekulasi kemungkinan, surat pengajuan itu

tidak sampai ke dinas sehingga belum ada tindakan lanjutan. “Padahal meski pengajuan belum setujui, seharusnya data rutilahu tersebut ada di database Kami, tetapi ini tidak ada. Sehingga kemungkinannya surat pengajuan itu tidak sampai kesini,” ujar Yedi. Yedi menerangkan sebaiknya kelurahan setempat membuat pen-

gajuan kembali ke Dinas Rumkimtan, sehingga dapat dianggarkan bantuannya untuk tahun 2018. Sehingga di tahun depan anggarannya dapat direalisasikan. “Data saja dulu rutilahu yang berada di Kampung Pelangi tersebut, dan lakukan pengajuan permohonan ulang, sehingga dapat ditindaklanjuti,” terang Yedi. (wawan)

ASPDB dan ASLUT Terima Bantuan Tunai PEMBERIAN bantuan Asistensi Sosial Lanjut Usia Terlantar (ASLUT) dan Asistensi Bantuan Penyandang Disabilitas (ASPDB), kepada 138 orang Jompo dan Penyandang disabilitas yang berada di Kabupaten Cianjur, dilaksanakan di Kantor Cabang BNI Cianjur, Senin (13/11/2017). Bantuan tersebut merupakan program Kementrian Sosial dan Bank BNI. Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman mengatakan, penyaluran bantuan tersebut sejalan dengan Program Pemerintah Kabupaten Cianjur. Hal itu termasuk dalam tujuh gerakan keagamaan, yaitu menyantuni Fakir miskin. Selain itu, Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi. “Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait yang telah membantu menyalurkan anggaran bagi masyarakat yang tidak mampu,” ucap Herman, Senin (13/11/2017). Herman berharap, kegiatan seperti itu dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan setiap tahunnya. Dengan adanya bantuan ini, setidaknya dapat meringankan beban masyarakat yang tidak mampu. “Diharapkan bantuan yang telah disalurkan ini dapat tetap sasaran sehingga benar-benar diterima bagi yang membutuhkan,” harap Herman. Sementara, Kepala

BERITACIANJUR/WAWAN

Dinas Sosial, Kabupaten Cianjur, Sumitra mnerangkan, seluruh bantuan merupakan Program dari Kementerian Sosial yang bekerjasama dengan pihak BNI. Peruntukannya pun dikhususkan bagi jompo dan penyandang disabilitas saja. “Seluruh bantuan telah diberikan kepada 128 orang jompo dan 10 orang penyandang disabilitas, dan bantuannya pun berlaku selama seumur hidup. Adapun besaran yang diberikan nominalnya bervariasi, ada yang menerima sebesar 200 ribu dan 300 ribu setiap bulan seumur hidupnya,” terang Sumitra. Terpisah, Kepala Cabang BNI Kabupaten Cianjur, R. Siswandi mengungkapkan sesuai dengan komitmen pemerintah pusat, provinsi maupun

daerah, program tersebut dapat terus dilaksanakan secara rutin. Tujuan utamanya agar masyarakat dapat menerima manfaat

dari pemerintah, “Kedepan kegiatan ini bisa dilakukan secara door to door oleh pihak BNI kepada penerima bantuan.

Sehingga bantuan yang diberikan tepat sasaran kepada yang berhak menerimanya,” ungkap Siswandi. (wawan)


HALAMAN

BC5

Pendidikan

“Pendidikan membutuhkan uang. Begitu juga dengan kebodohan.” Claus Moser - Ahli Statistik Inggris 1922-2015

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Porseni Jadikan Motivasi Siswa untuk Berprestasi NET

Kajati Jabar Soroti Kasus Perundungan Di SMAN 3 PERAN sekolah sangat menentukan dalam me­ ngantisipasi terjadinya perundungan atau bullying dilingkungan sekolah. Hal itu menjadi salah satu sorotan tim Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar). Hal itu disampaikan Kepala Kejati Jabar Loeke Larasati Agoestina, di hadapan siswa-siswi SMAN 3 Bandung, Jalan Belitung, Kota Bandung, Senin (13/11/2017) dalam program Jaksa Masuk Sekolah. Dia mencontohkan, kasus perundungan ‘duel gladiator’ yang baru-baru ini terjadi di salah satu SMA di Bogor. Kasus tersebut tidak boleh dibiar­ kan sebab merugikan orang lain dan masuk ranah pidana. “Perundungan atau bullying kasus yang sering terjadi karena kekerasan senior ke junior dianggap kebiasaan namun memprihatinkan. Kondisi ini tidak bisa dibiarkan. Sebab yang dilakukan sudah masuk ranah hukum pidana,” ujarnya. Loeke berpesan kepada para pelajar agar bisa menghargai sesama. Tidak peduli orang itu kaya atau miskin, bodoh maupun pintar karena setiap orang dilahirkan sama. “Kita memiliki hak untuk hidup dan merdeka, yang membatasi itu adalah hu­ kum bukan pribadi-pribadi,” katanya. Kadisdik Jabar Ahmad Hadadi mengaku belum memiliki data jumlah pelajar yang menggunakan narkoba. Namun sebagai upaya pencegahan Disdik telah menerapkan kurikulum pembangunan dan penguatan pendidikan karakter sesuai Perpres no 87 tahun 2017. (net/bis)

PEKAN Olah Raga ke-3 dan Seni ke-1 (Porseni) di tingkat SMK se-Kota Bandung diharapkan dapat memotivasi siswa dan siswi untuk terus berprestasi terutama dibidang olahraga.

A

kan tetapi tetap mengutamakan sportifitas dalam setiap pertandingan. “Saya harap ajang olah raga ini dapat menjadi sebuah ajang yang bisa mengha­dirkan se­ mangat sportifitas, prestasi olah raga, dan juga diharapkan meng­ hadirkan prestasi akademis,” kata Wakil Wali Kota Bandung, Oded M. Danial di SMKN 6 Ban­dung, Cisaranten Kidul, Rancasari, Kota Bandung, Senin (13/11/2017). Menurutnya, hal tersebut merupakan bukti bahwa sema­ ngat olah raga di lingkungan SMK berkembang dari tahun ke tahun. Terutama dalam menjaga keseha­ tan baik jasmani dan rohani. “Dengan kegiatan ini maka menunjukan semangat siswa-siswi SMK, para pendidik, dan panitia dalam rangka meningkatkan kese­ hatan jasmani dan rohani,” katanya. Gebyar Pekan Olah Raga ting­ kat SMK se-Kota Bandung ini merupakan kegiatan rutin tahu­ nan. Untuk tahun ini disertai de­ ngan beragam pagelaran seni yang

NET

diramaikan para peserta yang be­ rasal dari berbagai SMK di Kota Bandung. Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 2.000 peserta, jumlah ini ber­ tambah drastis dibandingkan ta­ hun lalu yang hanya sekitar sem­ bilan ratus peserta. Diakuinya meningkatkan jum­ lah peserta yang drastis, tentu diapresiasi olehnya sebagai ke­ majuan minat siswa siswi dalam

bidang olahraga. “Saya masih ingat ketika tahun lalu saya membuka acara ini, dulu hanya diikuti sekitar sembilan ra­ tus peserta, tahun ini diikuti dua ribu lebih” ucapnya. Menurut catatan Gebyar Pe­ kan Olah Raga ke-3 tersebut mem­ pertandingkan 13 cabang olah raga berbeda. Sebanyak 13 cabang olah raga tersebut adalah futsal putra, futsal putri, bola basket putra, bola

DerapTNI &Polri

basket putri, bola voli putra, bola voli putri, bulu tangkis putra, bulu tangkis putri, karate putra, karate putri, pencak silat putra, pencak silat putri, dan Catur. Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan piala bergilir dari juara sebelumnya yakni SMAN 3 Bandung kepada Wakil Wali Kota Bandung, untuk selanjutnya di­ serahkan kepada pihak panitia. (net/bis)

“Kalau yang terjauh, jadilah pahlawan untuk bangsa ini dan yang terdekat jadinya pahlawan di keluarga.”

Sidang Vonis Buni Yani Akan di Jaga 800 Aparat Gabungan

SEDIKITNYA 800 personel gabungan dari Polri dan TNI akan diturunkan dalam pengamanan sidang vonis terdakwa kasus pelanggaran Undangundang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) Buni Yani di Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kota Bandung, Jalan Seram, Selasa (13/11/2017).

A

da sekitar 800 personel gabungan TNI Polri dari Polda Jabar, Poltestabes Ban­ dung, dan Kodam III/Sili­ wangi,” jelas Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Hen­ dro Pandowo didam­ pingi Kabagops AKBP Febri Maruf kepada wartawan di Mapolrestabes Bandung, Senin (13/11/2017). Pada pengamanan per­ sidangan nanti kata Hen­ dro, Kodam III/Siliwangi mengerahkan dua regu poli­ si militer, Polda Jabar 500 personel, dan Polrestabes Bandung 300 personel. “Pengamanan akan di­ lakukan dari awal sampai selesai. Dan sistem penga­ manan akan dibagi menjadi

empat ring,” ujarnya. Pola pengamanan akan diberlakukan empat ring, lanjut Hendro, ring satu dibagi dalam dua bagian, ring 1A merupakan ruang si­ dang, dan 1B adalah gedung sidang. Ring 2 kawasan di sekitar gedung sidang dan ring empat jalur-jalur me­ nuju kawasan Jalan Seram. Di ring 3, disiagakan personel Sabhara dan Dal­ mas untuk mengamankan aksi massa yang diperkira­ kan akan hadir mengawal persidangan. Jumlah mas­ sa yabg bakal menggelar orasi diperkirakan seba­ nyak 500 orang dari se­ jumlah orga­ nisasi massa (ormas) Islam. Personel juga disiagakan di kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jabar dan Pe­ngadilan Ne­

NET

Ajak Pemuda dan Veteran Nonton Film Perjuangan

geri (PN) Bandung, Jalan RE Martadinata (Riau), masing-masing satu kompi. “Setiap pengunjung di­ periksa baramg bawaannya. Mereka tidak boleh mem­ bawa masuk tas ke dalam ru­ angan karena kami tak bisa memeriksa seluruh barang bawaan pengunjung, seperti senjata tajam dan lain-lain. Selain pemeriksaan manual, kami juga menggunakan metal detektor,” jelasnya. Hendro berharap, per­ sidangan berjalan lancar

tanpa ada insiden yang tak diiinginkan. Karena itu, jumlah pengunjung yang diizinkan memasuki ruang sidang maksimal 100 orang. “Karena ada pengera­ han massa tingkat ke­ rawanan bertambah, maka kami melakukan penam­ bahan personel keamanan dibanding biasanya 300 personel. Ada Dalmas, Sa­ bhara, dan Brimob. Penga­ manan juga dilakukan se­ cara tertutup,” ujarnya. Pengunjung, tutur Hen­

dro, wajib tertib selama memgikuti tata tertib persi­ dangan, tidak me­nimbulkan suara gaduh, dan lain-lain. Jika mengganggu persida­ ngan, petugas tak akan segan-segan melakukan tindakan tegas. “Tidak ada penutupan jalan. Kami mengimbau massa baik yang menggelar orasi maupun di dalam ruang sidang untuk tertib sehingga semua berjalan aman dan lancar,” tutur Hendro. (net/bis)

KODIM 0621/Kabupaten Bogor mengajak para pe­ muda dan veteran nonton bareng di Bioskop. Komandan Kodim 0621/Kabupaten Bogor Letnan Kolonel Inf Fransisco mengatakan, bahwa nobar ini bertujuan untuk mengingatkan kembali para pejuang terdahulu kepada pemuda maupun veteran. “Tadi kita menonton sebuah film bertajuk “Merah Putih memanggil”, dimana dalam film tersebut men­ ceritakan sebuah perjuangan TNI dalam membela merah putih tanpa mengenal batas,” ujarnya. Fransisco menjelaskan, bahwa kegiatan nobar un­ tuk memperingati Hari Pahlawan yang yang belum lama ini diselenggarakan. “Alhamdulillah tadi pelajar maupun para ve­teran sangat antusias dalam menonton film tersebut,” ucapnya. Sementara dalam kesempatan itu, Fransisco ber­ pesan khususnya kepada para pemuda untuk terus berjuang jangan terjerembat hal-hal yang merugikan diri sendiri dan keluarga. “Kalau yang terjauh, jadilah pahlawan untuk bang­ sa ini dan yang terdekat jadinya pahlawan di keluarga,” pungkasnya. (net/bis)


HALAMAN

BC6

Lifestyle

+ Entertainment SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Akibat Tren “Ngopi”, Masalah Kesehatan Dikeluhkan GERAI atau kedai kopi yang menjamur di pusat-pusat kota ternyata mendatangkan kebiasaan baru bagi kaum urban untuk ngopi. Apalagi kini terdapat varian kopi yang cenderung light seperti kopi susu sehingga cocok bagi pemu-

la untuk menjadikan kopi sebagai sebuah gaya hidup. Sayangnya, tren ngopi yang kini sedang naik daun turut berakibat pada banyaknya keluhan kesehatan yang dilaporkan para dokter. Menurut dr. Annisa Maloveny SpPD dari RS Hermina Grandwisata, pasien datang biasanya dengan keluhan maag atau kenaikan asam lambung. Pasalnya, kata dia, kopi dapat menaikkan produksi asam lambung terutama jika dikonsumsi dalam kondisi perut kosong. Untuk itu, Annisa menyarankan

agar minum kopi dilakukan 1-2 jam setelah makan. “Begitu juga dengan mereka yang punya faktor risiko hipertensi dan jantung itu sebaiknya berhati-hati, karena kafein bersifat stimulan yang membuat jantung berdebar-debar dan tekanan darah meningkat,” ujar dia pada acara yang dihelat Halodoc di Jakarta. Meski demikian, Annisa menambahkan, kopi tak selalu berefek negatif bagi tubuh. Ada juga manfaat yang dirasakan setelah mengonsumsi kopi, terutama tanpa tambahan gula maupun

susu, karena biji kopi sendiri kaya akan antioksidan. Kandungan ini membuat kopi dapat mencegah berbagai penyakit seperti kanker, diabetes hingga penyakit jantung. “Tapi kembali lagi ke dosis. Dalam satu cangkir kopi itu terdiri dari 100 mg kafein. Batas aman sehari 300-400 mg kafein per hari atau sekira 3-4 cangkir kopi,” ujar dia. Jika berlebih, Annisa mengatakan, beberapa dampak negatif akan muncul, antara lain insomnia, obesitas, buang air kecil yang

terus menerus, meningkatnya tekanan darah, masalah menstruasi, dan risiko asam urat. Bahkan kelebihan kafein dalam jangka waktu panjang dapat mengakibatkan sejumlah masalah kesehatan yang lebih serius, seperti masalah lambung, terganggunya sistem kardiovaskular, kerusakan tulang, daya ingat terganggu, menurunnya kinerja mental, memicu produksi hormon kortisol dan yang paling parahnya dapat memengaruhi kesuburan wanita atau bahkan keguguran. (net/bis)

Kutipan Inspiratif dari Warren Buffet

Bisa Bikin Sukses APA yang sudah Anda siapkan untuk menjadi sukses? Banyak hal yang harus dilakukan untuk menjadi sukses. Salah satunya dengan mencari sosok yang dapat menjadi panutan, seperti Warren Buffet misalnya.

W

arren Buffet merupakan seorang investor, pebisnis, dan filantropis. Ia juga merupakan CEO dari perusahaan Berkshire Hathaway, salah satu perusahaan terbesar asal Amerika Serikat yang memiliki banyak cabang bisnis. Saat ini, Buffet tercatat menempati posisi ketiga sebagai orang terkaya di dunia setelah Jeff Bezos dan Bill Gates. Perhitungan real-time kekayaan miliarder yang dilakukan oleh Forbes memperlihatkan kekayaan Warren Buffet berada di angka US$ 79,2 miliar. Meskipun kaya raya, Warren Buffett terkenal hidup sederhana. Ia masih tetap tinggal di rumah yang

relatif sederhana yang ia beli puluhan tahun yang lalu, dan tidak memilih tinggal di kastil atau istana. Seiring dengan kesuksesannya yang telah makan banyak garam kehidupan, Buffet memberikan kutipan yang dapat menginspirasi semua orang. Kelebihan Warren Buffet Salah satu hal perlu ditiru adalah ketika berinvestasi, Buffett tahu tidak terlalu memusatkan perhatian pada apa yang baru saja terjadi atau apa yang mungkin terjadi besok. Artinya, sistem yang diterapkan oleh Buffett bukanlah transaksi per minggu atau per bulan yang biasa dilakukan oleh para investor modern. Ia masih percaya bahwa investasi membutuhkan kesabaran dan juga kerja keras. Investasi berarti kerja keras dan jangka panjang, sehingga Anda harus ekstra sabar. Warren Buffett melakukan transaksi perdekade yang artinya dilakukan selama bertahun-tahun. Memang, butuh kedisiplinan untuk melakukan hal tersebut. Tapi bila Anda bisa melakukannya maka akan dapat membantu termotivasi sepanjang hari kerja keras dan perjuangan menjalankan bisnis. Orang yang melihat secara jangka panjuang

bisa bertahan saat waktu sulit. Buffett juga senang melihat gambaran besar. Orang yang melihat gambaran besar tahu bahwa hari yang lebih baik ada di depan. Orang yang terlalu banyak fokus pada masa lalu atau kepanikan masa depan akan langsung menjual saham atau melakukan keputusan bisnis reaksioner saat keadaan menjadi sulit. Melihat gambaran yang lebih besar adalah bentuk optimisme, Anda percaya bahwa apa yang terjadi sekarang bukanlah bagaimana hal itu akan selalu terjadi. Itu sangat membantu saat masa depan sekarang atau segera terasa sangat suram. ( bbs/bis)

Beberapa Kutipan Menginspirasi Dari Warren Buffet 1. Peraturan Nomor 1: Jangan pernah kehilangan uang. Peraturan Nomor 2: Jangan pernah melupakan Peraturan Nomor 1. 2. Harga adalah apa yang Anda bayar. Nilai adalah apa yang Anda dapat.

3. Resiko datang dari ketidaktahuan atas apa yang sedang Anda kerjakan. 4. Jangan pernah berinvestasi terhadap bisnis yang tidak Anda mengerti.

5. Dalam dunia bisnis, lebih mudah melihat ke belakang daripada ke depan. 6. Lebih baik Anda membeli perusahaan yang sangat bagus dengan harga biasa daripada membeli perusahaan biasa dengan harga yang menakjubkan.

7. Saya selalu tahu bahwa saya akan menjadi kaya. Namun, saya tidak pernah berpikir bahwa hal itu akan terjadi dalam hitungan menit. 8. Kejujuran adalah hadiah yang sangat mahal. Jangan pernah mengharapkan hadiah tersebut dari orang yang murahan.

Info Bisnis

Di Usupso Ada Aksesoris Modern Ala-ala Jepang BERBAHAGIALAH untuk kalian yang hobi berbelanja berbagai aksesoris mulai dari aksesoris kecil sampai yang besar. Karena di Cianjur telah hadir Toko Usupso yang menjual berbagai macam aksesoris untuk para kaum hawa dan kaum adam dari yang muda sampai yang tua. Usupso hadir diwiliyah Cianjur yang tepatnya di Citimall Cianjur, Usupso yang baru berdiri 4 hari atau tepatnya pada 9 November 2017 menawarkan berbagai macam aksesoris yang semua produknya di import langsung dari Jepang dengan kualitas bahan dan design yang menarik untuk para pelanggan toko aksesoris Usupso. “Kami banyak sekali menawarkan kepada para pelanggan yang menyukai aksesoris untuk handphone,rumah tangga sampai aksesoris untuk tubuh pun tersedia,” papar Ivan Kepala Toko Usupso Citimall Cianjur kepada “BC”, Senin (13/11/2017). Berbagai macam aksesoris yang ditawarkan kepada konsumen sangatlah banyak pilihan,

mulai dari aksesoris rumah tangga, aksesoris handphone, aksesoris lainnya yang bervarian. Harga yang dibandrol untuk setiap aksesoris yang dijualnya pun cukup murah mulai dari Rp. 15 ribu sampai Rp. 200 ribu. Para pendatang yang datang ke toko ini pun mulai dari anak remaja sampai orang tua> Salah satu yang menjadi best seller di Usupso ialah botol minuman untuk keperluan mereka disekolah maupun dirumah. Saat ini toko aksesoris Usupso mengadakan program beli 1 dapat 1 untuk setiap barang yang harganya di bawah Rp. 30ribu, program ini bertujuan agar masyarakat lebih mengenal dan mempercayakan akan produk

FOTO-FOTO: BERITA CIANJUR/REINY/FAUZY

yang mereka jual ke khalayak umum. Toko Aksesoris Usupso berharap agar masyarakat luas lebih mengenal produk usupso dan mempercayakan Usupso sebagai toko aksesoris yang produknya terjamin dan pelayanannya memuaskan hati para konsumen. (reiny/fauzi)

Clerence Sale Hypermart Hingga 70% PUSAT perbelanjaan Hypermart di Citi Mall di Jalan KH. Abdullah Bin Nuh yang berdiri sejak 8 tahun yang lalu sudah dikenal oleh masyarakat luas di Cianjur. Hypermart Cianjur menawarkan berbagai macam produk yang dijualnya kepada para konsumen dengan harga yang terjangkau dan tergolong murah. Hypermart sendiri membuat program diskon mingguan hingga bulanan yang di khususkan untuk para konsumen Hypermart. Selain diskon mingguan dan bulanan, hypermart juga menyediakan tempat, fasilitas dan suasana pasar modern yang bertujuan untuk mempermudah akses pembelian di pasar/toko modern ini. Untuk lebih memanjakan para pelanggan Hypermart, mereka mengadakan program akhir tahun yang bertema Clearence Sale. “ Kita adakan program akhir tahun yang bertema clearence sale dengan diskon sampai 70%,” papar Kepala Toko Hypermart Cianjur Kukuh Marsiwi kepada “BC”, Senin (13/11/2017).

FOTO-FOTO: BERITA CIANJUR/REINY

Adapun yang diberikan Hypermart kepada konsumen ialah member card yang bertujuan agar konsumen mendapat kan harga potongan. “ Kita punya member card namanya hi card dan untuk di aplikasi handphone adalah ovo yang berlaku diseluruh Hypermart, apabila konsumen memiliki member card tersebut akan mendapatkan potongan harga dan point setiap pembelian produk di Hypermart. Untuk biaya pendaftaran member pun tidak dipungut biaya

sepeser pun,” imbuh Kepala Toko Hypermart saat ditemui di Citimall. Demi menjaga totalitas dan kualitas Hypermart, pihak mereka mengedepankan pelayanan dan keramahan para karyawan Hypermart agar para konsumen yang berbelanja di Hypermart merasa puas dan senang akan pelayanan dan produk yang konsumen beli pun sudah terjamin masih dalam keadaan yang layak dan baru sehingga tidak mengecewakan. (reiny)


HALAMAN

BC7

Cianjur News+

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

... Kacau, Semua Swalayan Langgar Perda DARI HAL BC1

dustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Cianjur. Kepala Diskope­rindag Cianjur, Himam Haris melalui Kepala Bidang Perdagangan, Yana Muhammad Kamaludin membenarkan hal tersebut. Sejak berlakunya Perda tersebut, sambung Yana, tak satupun toko swalayan yang mengajukan surat izin beroperasi selama 24 jam penuh. Padahal hal tersebut sudah menjadi kewajiban pemilik usaha. “Tak satupun dari pihak pemilik usaha toko swalayan yang mengajukan izin operasional 24 jam,” ungkap Yana saat ditemui Harian Umum Berita Cianjur di kantor­ nya, Senin (13/11/2017). Yana mengaku telah memberikan surat edaran kepada seluruh pemilik toko swalayan yang berada di Kota Cianjur. Meski begitu, kenyataan di lapangan masih terdapat sejumlah toko swalayan yang membandel. Terlebih bagi lokasi usaha yang jelas tidak diperkenankan di dalam Perda. “Surat edaran berisi imbauan agar tidak membuka usahanya hingga 24 jam, karena hal itu sangat berisiko terhadap keamanan mereka sendiri,” jelasnya. Yana menegaskan dalam waktu dekat akan segera memberikan pe­ ringatan kembali terkait toko swalayan yang tidak mematuhi aturan. Tindakan tegas akan dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Namun untuk penertiban tidak dilakukan oleh Diskope­ rindag, tetapi oleh Satuan

Polisi Pamong Praja (Satpol PP). “Tindakan tegas akan kami lakukan, sesuai de­ ngan peraturan dan perundangan yang berlaku. Jika terus membandel kami akan berkoordinasi untuk menutup usahanya,” tegas Yana. Diberitakan sebe­ lumnya, di bawah pengaruh minuman keras, seorang remaja berusia 19 tahun nekat merampok minimarket Indomaret di Jalan Ir H Djuanda (Panembong) No 88 RT 07/07, Desa Limbangansari, Kecamatan Cianjur, Minggu (12/11/2017). Setelah sempat menggasak uang Rp21.253.000, pelaku pencurian dengan kekerasan (curas, red) berinisial AAP, berhasil diciduk jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polsek Cianjur Kota, Minggu (12/11/2017) sekitar pukul 04.30 WIB. Setelah ditelusuri, minimarket yang dirampok tersebut merupakan salah satu minimarket yang menyalahi aturan Perda. Pasalnya, selain tak mengantongi izin bero­ perasi, lokasi minimarket pun tidak berada di tempat yang diatur dalam Perda. Ketua Devisi Penegakkan dan Advokasi Hukum Lembaga Kajian Publik Visi Selaras Komunika, Badri Nurjaman SH mengatakan, waktu operasional pusat perbelanjaan dan toko swalayan di Kabupaten Cianjur, diatur dalam Perda Nomor 5 Tahun 2016 Tentang Penataan Pasar Rakyat, Pusat perbelanjaan dan Toko Swalayan. “Di Perda itu hanya tiga lokasi yang diperboleh­ kan bagi pusat perbelanjaan dan toko swalayan

yang melayani konsumen hingga 24 jam, antara lain di dalam terminal, stasiun, dan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) yang melayani konsumen 24 jam,” kata Badri, Ming­ gu (12/11/2017). Badru menegaskan, meski diperbolehkan beroperasional hingga 24 jam pada ketiga lokasi tersebut, tetap perizinan harus ditempuh. Pasalnya, ke­ giatan itu harus mendapatkan izin dari dinas yang membidangi perdagangan dan direkomendasi oleh camat setempat. “Untuk operasional pelayanan, di sini yang mempunyai kewenangan Dinas Perdagangan, bukan lagi Dinas Perizinan, hal itu harus diperhatikan. Sehingga tetap harus memi­ lki izin operasional 24 jam,” terang Badru. Badru mempertanyakan keseriusan dinas terkait dalam menegakkan produk hukum daerahnya sendiri. Apalagi saat ini masih ba­ nyak terlihat sejumlah toko swalayan yang beroperasional hingga 24 jam. Dinas terkait, seharusnya memberikan teguran kepada pemilik usaha yang tidak menjalankan usahanya sesuai aturan yang berlaku. “Jika telah diperingatkan namun tetap membandel, ya tinggal diberikan sanksi yang sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ujar Badru. Menurut Badru, jika hal ini tidak segera diambil tindakan, akan menurun­ kan citra publik terhadap jalannya peme­ rintahan, yang ujungnya pasti me­ ngarah kepada Bupati Cianjur, Irvan Rivano Muchtar. Apalagi

satupun yang mengantongi izin beroperasi 24 jam. Pihak Diskoperindag mengaku sudah memberikan surat edaran kepada seluruh pemilik toko swalayan yang berada di Kota Cianjur. Kenyataan di lapangan masih terdapat sejumlah toko swalayan yang membandel. Terlebih bagi lokasi usaha yang jelas tidak diperkenankan di dalam Perda. Kabid Perdagangan Diskoperindag mengatakan, surat edaran berisi imbauan agar tidak membuka usahanya hingga 24 jam, karena hal itu sangat berisiko terhadap keamanan mereka sendiri. Terbukti, Minggu (12/11/2017) kemarin, seorang remaja berusia 19 tahun nekat merampok minimarket Indomaret di Jalan Ir H Djuanda (Panembong) No 88 RT 07/07, Desa Limbangansari, Kecamatan Cianjur, Minggu (12/11/2017). Setelah ditelusuri, minimarket yang dirampok tersebut merupakan salah satu minimarket yang menyalahi aturan Perda. Pasalnya, selain tak mengantongi izin beroperasi, lokasi minimarket pun tidak berada di tempat yang diatur dalam Perda.

masih terbayang di kepala masyarakat Cianjur, me­ ngenai pembongkaran seluruh Pedagang Kaki Lima (PKL) yang menggunakan bahu jalan sebagai tempat usaha. “Jika dibiarkan, jelas akan menimbulkan rasa tidak percaya kepada Pemerintah Kabupaten Cianjur. Bukan hal tak mungkin akan terbentuk opini di masyarakat, bahwa aturan pemda hanya berlaku ke bawah namun tumpul ke atas,” pungkasnya.(wawan)

... Sudah 3 Bulan, Stiker dalam Pengawasan di Alfamart dan Indomaret Masih Terpasang DARI HAL BC1

Tak pelak, sejumlah pihak menduga toko swalayan yang stikernya berumur tua itu, sebelum penertiban pun tak berijin alias bodong. Sehingga, ketegasan dalam penegakkan peraturan terkait toko swalayan yang berlaku di Cianjur menuai kritikan. Ketua Komunitas Aksi Mahasiswa Cianjur (KAMC), Ujang Ruslandi mengaku bingung dengan lamanya pelepasan segel dalam pengawasan tersebut. Apalagi san­ ter di media massa, pejabat Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Cianjur mengutarakan, temuan dalam penertiban cenderung belum diurusnya perubahan Izin Usaha Toko Minimarket (IUTM) menjadi Izin Usaha Toko Swalayan (IUTS). Menurutnya, jika memang hanya perubahan dan perpanjangan surat perizinan, stiker dalam pengawasan yang berusia hampir tiga bulan menjadi tanda tanya besar. Kemungkinannya, sambung dia, ada sesuatu yang sengaja tidak diungkap kepada publik. “Sebagian stiker yang berada di Indomaret te­

lah dilepas, tetapi yang di Alfamart ada yang berusia hampir tiga bulan dan masih tertempel rapi. Apakah benar hanya perubahan dan perpanjangan ijin yang dilakukan atau memang tidak memiliki ijin alias bodong? Kok waktu yang diperlukan untuk pengurusan lebih lama,” ujarnya, Senin (13/11/2017). Ruslandi menegaskan, jika memang bodong, bukan stiker dalam pe­ ngawasan yang ditempel, melainkan menghentikan usahanya karena jelas itu tidak berizin. Apalagi di masyarakat telah menjadi rahasia umum, usaha minimarket biasanya telah beroperasional meski belum berijin. “Telah menjadi rahasia umum, sebagian besar toko swalayan beroperasional dahulu, baru me­ ngurus izin setelahnya. Belum lagi Izin Mendirikan Bangunan (IMB) yang terkadang tidak sesuai dengan awalnya. Misal saja, IMB awalnya untuk perluasan areal SPBU, ternyata dibuat menjadi toko swalayan,” tegasnya. Terpisah, Ketua Pemuda Pataruman Aktif dan Kreatif (Munarif ), Yusup

Supriadi menyayangkan jika memang seperti itu yang terjadi. Pasalnya, Pedagang Kaki Lima (PKL) yang tidak berizin saja dirobohkan lapaknya, tetapi toko swalayan bodong hanya ditempel sti­ ker dalam pengawasan. “Jangan sampai hukum hanya berlaku bagi kala­ ngan bawah, namun tumpul kepada orang yang berduit. Jika memang se­ perti itu yang terjadi, itu tidak adil dan sangat menyedihkan,” tegasnya. Yusup menyebut, tidak hanya DPMPTSP yang berperan aktif di sini, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) juga harus turut memaksimalkan fungsinya di dalam melakukan penyelidikan dan penegakkan. Apalagi setiap izin usaha toko swalayan yang dikeluarkan oleh DPMPTSP, Satpol PP seharusnya mendapatkan tembusan. “Dengan adanya tembusan itu kan dapat diketahui mana toko swalayan yang bodong dan yang mana telah memilik kelengkapan peri­ zinan usaha,” ujar Yusup. Diberitakan sebe­ lumnya, Kepala Bidang Data, Sistem Informasi, Peningkatan dan Pela­

yanan dan Penanganan Pengaduan DPMPTSP Saripudin mengatakan, tempat usaha yang disegel dalam pengawasan harus melengkapi perizinananya dalam waktu 14 hari kerja. “Jika itu tidak dilakukan, akan diberi surat peringatan pertama dan diberi waktu tujuh hari lagi. Jika masih tetap bandel, diberikan lagi surat peringatan kedua dan tambahan waktu lima hari, hingga surat peringatan ketiga, dengan tambahan waktu 3 hari. Sehingga totalnya sekitar 29 hari kerja,” kata Saripudin, saat ditemui di kantornya di jalan Raya Bandung, Kamis (14/9/2017). Ia menerangkan, kelengkapan perizinan tidak hanya terfokus pada Izin Usaha Toko Modern (IUTM) yang harus diganti menjadi Ijin Usaha Toko Swalayan (IUTS). Tetapi, keseluruhan dokumen perizinan usaha diperiksa. “Seluruh izin diperiksa, apakah iznnya telah habis atau perlu penyesuaian? Misal, IMB awal rumah lalu menjadi toko, itu harus ada perubahan. Terutama IUTM, harus diganti menjadi IUTS sekarang,” pungkasnya.(wawan)

... Persib, Terpuruk di Liga, Juara soal Pengeluaran Dana DARI HAL BC1

Liga 1, majalah dan finan­ sial Amerika Serikat, Forbes merilis Persib menempati peringkat satu. Seperti dikutip di laman bolalob.com setidaknya ada 5 klub Indonesia terboros 2017. Persib juaranya dengan total pengeluaran mencapai lebih dari Rp 2 triliun. Dalam daftar Forbes, Persib sudah mengeluarkan Rp 2,24 triliun. Nilai tersebut menjadi yang terbesar dari seluruh klub di Indonesia. Pengeluar di­ dominasi dengan pengeluaran belanja pemain. Di awal laga, Persib sudah digadang-gadang menjadi tim kandidat juara. Betapa tidak, sejumlah pemain kelas dunia seperti Michael Essien dan Carlton Cole, langsung mengejutkan para pecinta sepakbola di dunia. Namun sayang, hal itu tak

membuat tim kebanggaan Jawa Barat ini bisa ber­ prestasi. Bukan tak mungkin, pada musim berikutnya, Persib akan kembali mengejutkan dalam hal pengeluaran biaya terutama soal belanja pemain. Hal tersebut diperkuat dengan penjelasan Manajer Persib Umuh Muchtar beberapa waktu lalu. Menurut pria berkumis tersebut, bisa saja timnya kembali membeli pemain kelas dunia se­ perti yang dilakukan untuk musim 2017 dengan mendatangkan mantan bintang Chelsea Michael Essien. Umuh meyakini timnya masih punya kemampuan untuk membuat kejutan dengan menghadirkan bintang lagi ke Kota Kembang. “Pak Glenn (Glenn T Sugita/Direktur Utama Per­ sib) itu tak hitung-hitungan dalam membeli pemain. Tunggu saja,” kata Umuh. Umuh belum bisa me-

nyebutkan pemain bintang dari mana yang akan dibidik Maung Bandung. Tapi salah satu syarat setiap pemain yang akan didatangkan Persib adalah sosok yang bersedia bermain dengan hati demi Pangeran Biru. Tak hanya pemain kelas dunia, Persib juga sempat dikaitkan dengan gelandang serang PSM Wiljan Pluim untuk bisa bergabung pada musim depan. Selain Persib yang berada di peringkat pertama soal pengeluaran biaya tim, Persebaya 1927 berada di urutan kedua. Meski tampil di Liga 2, namun pengeluarannya mencapai Rp2,19 triliun. Berikutnya ada Persipura yang menghabiskan anggaran Rp1,31 triliun, Mitra Kukar Rp1,29 trilun, dan Semen Padang di urutan kelima menghabiskan anggaran sebesar Rp1,26 triliun.(gie/bbs)

...Bangunannya Ambruk, SMPN 3 Sukaresmi Akan Direlokasi DARI HAL BC1

“Secepatnya akan kami relokasi, hal ini untuk me­ ngantisipasi hal yang tak diinginkan dampak dari pergerakan tanah tersebut,” ujarnya saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Senin (13/11/2017). Pembangunan SMPN 3 Sukaresmi akan dibangun sebanyak enam ruangan. Sementara hingga saat ini, lokasi sekolah masih ditutup karena sisa bangunan yang lainnya sudah retak. “Total siswa SMP Negeri 3 Sukaresmi berjumlah 270 orang, saat ini kegiatan belajar dan mengajar dipindahkan sementara di SD Chandra Kusuma yang ada di Desa Rawabelut,” ucapnya. Sementara itu, Camat Sukaresmi, Aris Haryanto mengatakan, Bupati Cianjur telah menginstruksikan agar reloaksi dan pemba­ ngunan SMP Negeri 3 Sukaresmi segera dilakukan. Hal itu, ucap Aris, untuk mendukung aktivitas belajar mengajar di sekolah itu.

“Rencana relokasi sekolah akan dibangun di ta­ nah milik Desa Rawabelut, yang memang selama ini dipakai untuk sarana olahraga masyarakat. Intinya untuk relokasi secepatnya, dan kami tunggu hasil pertimbangan Bupati Cianjur, hasilnya kami nanti sampaikan kembali pada muspika dan pihak terkait atas permasalahan ini,” jelas Aris. Aris menyebutkan, pihaknya telah mengimbau masyarakat agar me­ ningkatkan kewaspadaan. “Sesuai intruksi dan surat edaran dari Pak Bupati, bahwa Cianjur siaga bencana. Untuk itu, diharapkan seluruh aparatur peme­ rintahan maupun muspika khususnya di Sukaresmi siap siaga dalam menghadapi bencana,” ucapnya. Sebelumnya, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Ahmad Rivai mengatakan, pihaknya telah melakukan assessment ke lokasi bencana. “Kemarin kami

bersama tim langsung melakukan assessment (analisa, red), dan melihat langsung daerah yang ter­ timpa bencana pergerakan tanah tersebut,” kata Rivai. Rivai menyebutkan, ketiga bangunan milik SMP Negeri 3 Sukaresmi yang ambruk itu, terdiri dari satu bangunan ruang guru dan dua bangunan ruang kelas. Rivai mengimbau masyarakat yang ada di wilayah itu agar berhatihati dengan terjadinya bencana pergerakan tanah susulan. Sebab, sambung Rivai, curah hujan yang terjadi di Kabupaten Cianjur masih sangat tinggi. “Untuk kejadian kemarin, terjadi dua kali perge­ rakan tanah, yang pertama sekitar pukul 20.00 Wib, dan pergerakan tanah susulan terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Kami imbau masyarakat setempat agar berhati-hati dan waspada dengan berbagai potensi bencana yang sewaktuwaktu terjadi,” katanya. (angga purwanda)

...Warga Tetap Keluhkan Layanan Kesehatan DARI HAL BC1

perbincangan warga dimana-mana, terutama yang baru menjalani perawatan. Kalimat yang sering terlontar, tidak jauh soal pelayanan tidak maksimal dan sikap pilih asih. Fakta kalau pasien dari keluarga prasejahtera terdampar di kelas sumpek dengan segala fenomenanya, jadi hal biasa,” kata Ketua Emergency Public Sorrow (EPES), kemarin. Sudirman menyindir, pengharagaan itu lebih baik dipajang saja di Dinas Kesehatan sebagai paja­ngan agar masyarakat Cianjur tahu, kalau daerah ini memang tak kekura­ ngan puskesmas, namun sangat minim layanan maksimal dari pekerjanya. Bahkan bila perlu, lanjut dia, piala penghargaannya dibuat duplikat dan dibagikan ke masyarakat kecil, terutama yang pernah merasakan begitu menyakitkannya mendapat perlakuan kurang la­ yak dari pelayan kesehatan baik di puskesmas maupun di RSUD Cianjur.

“Masyarakat tentunya tidak akan berat me­ ngangkat tangan sembari mengacungkan jempolnya dengan iringan seyum, jika memang pekerja dan pelayan kesehatan di Cianjur sudah bisa bekerja penuh tanggungjawab, tanpa harus melihat dari golo­ ngan kasta sosial. Apalagi pelayan kesehatan yang bekerja sangat bersinggungan dengan nyawa manusia, mau menyunggingkan seyuman terhadap semua pasien yang sedang menjalani perawatan,” sindirnya. Sementara itu, sejumlah tanggapan masyarakat atas diraihnya predikat baru puskesmas di Cianjur itu, sepertinya tak mau tahu. Warga lebih memilih berkomentar, fasilitas la­ yanan kesehatan di Cianjur hingga saat ini masih milik golongan tertentu. Hampir semua warga merasa jika layanan ke­sehatan di Cianjur, terlalu mengedepankan bisnis ketimbang tugas pokok­nya. Sonar, Warga Kampung Cihaur, Kecamatan Cibeber, malah berkata

pelayanan yang diberkan puskesmas masih jauh dari harapan masyarakat. Acapkali, petugas puskesmas tidak mau bekerja keras untuk menanggulangi pasien yang datang. Bahkan, tak jarang pelayan Puskesmas dengan mudah memberikan rujukan. “Saat datang ke RSUD sesuai rujukan yang diberikan dari puskesmas, malah dokter yang menangani di RSUD Cianjur berkata sebaliknya. Ini kan jadi aneh, sehingga wajar kalau akhirnya ada stigma dari publik luas, pelayan kesehatan di Cianjur loba nu ngedul,” katanya kemarin. Sayang terkait diraih­ nya predikat bergensi itu, semua pejabat di Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur tidak bisa dihubungi. Baik Kepala Dinas Kesehatan Tresna Gumilar maupun pejabat lainnya, tak bisa menerima telepon dari reporter Harian Umum Berita Cianjur. Kemungkinan hingga sore kemarin, para pejabat masih berada di Kota Bandung. (rustandi)


HALAMAN

BC8

Info Otomotif SELASA, 14 NOVEMBER 2017

CRF 150 Siap Manjakan Pecinta Trail

NMI Pamerkan Nissan Note e-Power ke Awak Media

BERITACIANJUR/ RIZKY

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) hari ini m e n d e m o n st r a s i k a n teknologi e-Power pada mobil listrik Nissan Note e-Power di Indonesia. Demo teknologi ini digelar di Indonesia Covention Exhibition (ICE) di BSD City, Tangerang, Senin (13/11/2017) kepada beberapa awak media cetak dan elektronik di sela konfrensi pers. Demo teknologi ePower ini dilakukan NMI di depan sejumlah pejabat seperti Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, serta sejumlah pejabat dari Kementerian Perhubungan, Kementerian Lingkungan Hidup, dan Ditjen Dikti. Hadir pula President Direktor PT NMI Eiichi Koito dan Vice President PT NMI Davy J Tuilan. Inovasi teknologi ePower ini akan menjadi jembatan bagi Indonesia untuk bergerak dari kebiasaan menggunakan mobil dengan teknologi konvensional ke kend-

araan berteknologi listrik. “Sistem penggerak motor listrik e-Power dari Nissan merupakan solusi inovatif untuk mulai memperkenalkan kendaraan bertenaga listrik di Indonesia,” ungkap Eiichi Koito Nissan pertama kali memperkenalkan teknologi e-Power bulan November 2016 di Jepang bersamaan dengan peluncuran mobil Nissan Note e-Power di sana. Kemudian oleh Nissan, mobil berteknologi e-Power pada Nissan Note diperkenalkan kepada publik Indonesia di ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 bulan Agustus 2017 lalu. Sistem penggerak elektrik di mobil ini diadaptasi dari teknologi Nissan Leaf yang merupakan mobil listrik terlaris di dunia saat ini. (rizky)

PT ASTRA Honda Motor (AHM) memperluas portofolio produk motor jelajah on road dan off road sport (on-off sport) di Indonesia dengan meluncurkan All New Honda CRF150L, sepekan lalu.

A

ll New Honda CRF150L dengan kapasitas mesin 150 cc ini merupakan pilihan baru bagi pecinta touring off road dan on road setelah sebelumnya AHM merilis All New CRF250 Rally dan CRF100L Africa Twin di pasar Indonesia. Honda CRF150L dirancang sebagai motor adventure untuk membawa pengendaranya me-

BERITACIANJUR/ RIZKY

naklukan tantangan di segala kondisi medan. Mengusung konsep ‘Take You to Off Fun Rode, All New Honda CRF150L menyandang mesin 150cc SOHC PGM-FI dengan suspensi depan tipe Long Travel Inverted Front Fork. Ban depan dan belakang menggunakan ban tipe dual purpose dipadu dengan velg ukuran besar, serta Wavy Disc Brake di roda depan dan belakang yang men-

dukung kemampuan jelajah optimal tapi tetap nyaman dan mudah dikendalikan. President Director AHM Toshiyuki Inuma di acara peluncuran motor ini di kawasan Gading Serpong, Tangerang, mengatakan CRF merupakan model motor Honda yang sangat populer sebagai motor untuk petualangan yang menyenangkan bagi pecintanya. “All New Honda CR-

F150L akan menghadirkan petualangan bagi pengendara setiap hari karena memberikan sensasi berkendara menyenangkan baik di jalanan penuh tantangan maupun di jalan raya. Model ini sangat tepat bagi para pengendara yang memiliki semangat tinggi mengambil tantangan dan berjiwa bebas,” ungkapnya dalam rilis yang diterima “BC”, Senin (13/11/2017)

All New Honda CRF150L dirancang dengan styling baru motocross yang disesuaikan kebutuhan di segmen adventure yang saat ini sedang berkembang. All New Honda CRF150L ditawarkan dengan satu warna saja, yakni Extreme Red harga On The Road DKI Jakarta Rp 31.800.000. AHM menargetkan bisa menjual motor ini 35.000 unit per tahun. (rizky)


twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

HOTLINE : 0263-2283283

HALAMAN

BC9

Klik! beritacianjur.com

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Idealnya UMK Berkisar Rp 2,4 juta Hingga Rp 2,55 juta

Serba-serbi

Buruh Minta Pemkab Setarakan UMK

13 Hari Ops Zebra, Ini Jumlah Pelanggarannya

BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

TIGA belas hari pelak­ sanaan Operasi Zebra Lodaya 2017, jajaran Satuan Lalulintas (Sat­ lantas) Polres Cianjur berhasil menindak 6841 pelanggar lalulintas, Senin (13/11/2017). Kasat Lantas Polres Cianjur, AKP Rendy Setia Permana, mela­ lui Kepala Bagian Ope­ rasi (KBO) Lantas, Iptu Muhaimin, mengata­ kan, hingga satu hari menjelang selesainya pelaksanaan operasi lalulintas yang digelar sejak tanggal 1 hingga 14 November, besok (hari ini, red) atau selama tiga belas hari pelaksanaan operasi lalulintas. Sat­ lantas Polres Cianjur berhasil menindak 6841 pelanggar. Dari jumlah pelang­ gar tersebut, jelas Mu­ haimin, sebanyak 5651 pelanggar lalulintas diberikan surat bukti pelanggaran atau tilang, dan 1208 pelanggar di­ berikan surat teguran. “Kami akan maksimal­ kan penindakan terha­ dap pelanggar lalulin­ tas, untuk memberikan efek jera kepada mereka yang mudah-mudahan tidak kembali mel­ akukan pelanggaran,” jelas Muhaimin, ke­ pada wartawan, Senin (13/11/2017). Muhaimin me­ nyebutkan, jajaran­ nya masih fokus pada penindakan pelangga­ ran yang menjadi prior­ itas dalam pelaksanaan operasi lalulintas itu, antara lain penggunaan lampu rotator bagi ken­ daraan sipil, melawan arus, berkendara atau parkir di atas terotoar, dan penggunaan Tan­ da Nomor Kendaran Bermotor (TNKB) tak sesuai dengan aturan

Korlantas. “Hari ini (kemarin, red), yang kami berikan surat tilang sebanyak 477 pelanggar, dan 20 pelanggar diberikan surat teguran. Jum­ lahnya (pelanggar, red) memang terus menin­ gkat, dan ini menjadi pekerjaan rumah (PR) kami untuk dapat mem­ berikan pemahaman dan edukasi kepada masyarakat,” ucapnya. Muhaimin meng­ harapkan, selesainya pelaksanaan Operasi Zebra Lodaya 2017 da­ pat merubah tradisi atau kebiasaan masyarakat yang sebelumnya tidak taat atau disiplin ter­ hadap aturan lalulintas menjadi lebih disiplin dan menaati setiap atu­ ran berlalulintas. “Ini bukan hanya PR kami, tapi juga setiap masyarakat. Sebab, ke­ selamatan berlalulintas ditentukan oleh setiap pengendara saat di jalan raya,” ucapnya. (angga purwanda)

BURUH di Kabupaten Cianjur meminta Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2018 di Tatar Santri itu dapat setingkat atau mendekati besaran upah kabupaten/kota tetangga.

P

asalnya, meski­ pun kenaikan UMK 2018 ditetapkan ber­ dasarkan PP 78/2015, Cianjur masih tertinggal jauh dari wilayah terdekat. Berdasarkan infor­ masi, saat ini UMK yang berlaku di Cianjur adalah senilai Rp 1.989.115 dan ke­ mungkinan naik menjadi Rp 2,1 juta berdasarkan PP 78/2015. Besaran tersebut diperkirakan menjadi ang­ ka maksimal yang diaju­ kan pemerintah setempat kepada pihak provinsi. Ketua DPC Serikat Buruh Muslimin Seluruh Indonesia (Sarbumusi) Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Cianjur, Nurul Yatim mengatakan, saat ini Cianjur menjadi kawasan industri dengan UMK pa­ ling rendah dibandingkan Karawang, Purwakarta, Bandung Barat, Kabupat­ en Bogor, dan Kabupaten Sukabumi. ”Walaupun Cianjur di­ apit oleh kota-kota terse­

NET

but, tapi UMK-nya masih paling rendah. Padahal, kebutuhan dan tuntutan hidup berada dalam be­ saran yang hampir sama,” ujar Nurul, kepada warta­ wan, Senin (13/11/2017). Menurut Nurul, setidaknya jika menakar kebutuhan buruh ber­ dasarkan survey kebutu­ han hidup layak (KHL), besaran UMK 2018 bisa disesuaikan menjadi Rp 2,4-2,55 juta. Ia menilai, angka tersebut sudah cukup mendekati UMK daerah yang berbatasan dengan Cianjur. Nurul mengharapkan, tidak ada kesenjangan saat ­kebutuhan masyarakat dinilai sama. ”Wilayah tetangga, yang punya harga kebu­ tuhan sehari-hari ham­ pir sama dengan Cianjur, UMK-nya sudah Rp 2 juta ke atas. Bahkan, kalau

ada kenaikan bisa lebih dari Rp 3 juta. Sementara, Cianjur masih berkutat pada angka yang jauh ber­ beda,” ujarnya. Padahal, Cianjur sendiri berbatasan begitu dekat dengan beberapa kabupaten/kota dengan pengupahan yang dinilai sudah lebih tinggi diban­ dingkan kota santri. Sebab itu, Nurul mengharapkan pemerintah kabupaten (Pemkab) bersedia untuk mengupayakan penyesua­ ian UMK 2018 di Cianjur. Hal tersebut, dinilai perlu dipertimbangkan, mengingat pengupahan yang mempertimbang­ kan KHL dianggap lebih sesuai. Soalnya, melalui KHL pengupahan dapat lebih ril mengingat survey yang dilakukan kontinyu setiap tahunnya. Semen­ tara, jika hanya mengan­ dalkan PP 78/2015 maka

BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

Mari Beriklan di.. beritacianjur.com

Contact Person

08170024444

pengupahan dianggap tidak sesuai karena survey kebutuhan hanya dilaku­ kan 5 tahun sekali. ”Jadi, sebaiknya diu­ sahakan dulu adanya pe­ nyesuaian yang sesuai dengan kebutuhan per ta­ hun. Sama dengan ­daerah terdekat, kalau sudah ada penyesuaian buruh tidak berkeberatan untuk mengikuti penerapan PP 78/2015 ke depannya,” ucapnya. Sementara itu, Pimpi­ nan Cabang Federasi Serikat Pekerja Tekstil, Sandang, dan Kulit Seri­ kat Pekerja Seluruh In­ donesia (FSPTSK-SPSI) Kabupaten Cianjur, Hen­ dra Malik mengharapkan, pemkab setempat dapat mengcover permasalahan atau menjadi katrol di ­perusahaan. ”Jika UMK 2018 masih jauh dari usulan, maka

sebaiknya ada subsidi si­ lang. Kalau upah masih dibawah KHL, setidaknya perusahaan bisa melihat skala upah untuk menam­ bah pendapatan pekerja,” kata Hendra. Menurut dia, me­ nerapkan skala upah yang berdasarkan pendidikan, masa kerja, atau jabatan, setidaknya dapat menam­ bah pendapatan meskipun tidak senilai dengan be­ saran survey KHL. Hen­ dra mengatakan, pemkab harus mendorong perusa­ haan agar dapat memper­ timbangkan hal tersebut. Selain itu, pemkab juga harus bisa terjun langsung dan mengawasi perusahaan untuk memberikan hak normatif pekerja. Pasalnya, jangankan pe­ nerapan PP 78/2015, sejauh ini masih banyak perusahaan yang mengabaikan hak normatif pekerja. ”Makanya, pemerin­ tah harus lebih aktif dan mau untuk mengawasi pelaksanaan aturan di perusahaan. Setidaknya, kalaupun UMK 2018 tidak sesuai harapan kami, pekerja tetap bisa menda­ pat jaminan terlaksananya hak dalam bekerja,” ka­ tanya. Namun, saat berusaha dikonfirmasi, pihak Dinas Tenaga Kerja dan Trans­ migrasi Cianjur belum bersedia memberikan in­ formasi terkait besaran UMK 2018. Dinas terkait, diketahui telah mengu­ sulkan angka UMK 2018 dan sedang menunggu pe­ netapan dari pihak provin­ si. (angga purwanda)


Klik! beritacianjur.com

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC10

Malu Kalah dari Perseru di Liga 1

PERSIB Bandung menutup Liga 1 dengan hasil mengecewakan. Tampil di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (13/11/2017), Persib justru kalah dengan skor 0-2.

MICHAEL ESSIEN

Pilih Berlibur di Ghana GELANDANG PERSIB, Michael Essien berencana akan pulang ke Ghana untuk mengisi masa libur usai kompetisi. Hal itu disampaikan oleh agennya, Amougou Mathieu, Senin 13 November 2017. Mathieu mengungkapkan setelah beberapa urusannya selesai, Essien akan mulai meninggalkan Indonesia pada pekan ini. “Minggu ini dia pulang dulu, liburan di Ghana,” kata Mathieu. Terkait berapa lama Essien berlibur di Ghana, sang agen yang fasih ber­ bahasa Indonesia itu belum menge­ tahui pastinya. Ha­ nya, Essien akan langsung kembali begitu ada tanggal pasti kapan tim PER­ SIB akan dikumpul­ kan kembali. “Mungkin men­ jelang kumpul lagi tim,” ucapnya.(net/ angga)

C

elakanya, kekalahan diraih tim papan bawah yang nyaris degradasi, Perseru Serui. Dengan hasil ini, Maung Ban­ dung harus terjerembab di urutan ke13 klasemen akhir Liga 1. Kekalahan ini memicu kemara­ han bobotoh atau pendukung setia Persib. Mereka turun ke lapangan dan sempat terlibat keributan dengan pa­ sukan pengamanan. Setelah mereda, para pendukung Maung Bandung juga berusaha menemui para pemain di kamar ganti. Gelandang Persib Ban­dung, Gian Zola sangat kecewa de­ngan hasil ini.

Baginya, kata maaf saya tentu saja tidak cukup untuk mengobati kekece­ waan yang dialami para bobotoh. “Mungkin yang saya sampaikan mewakili pemain ya mau apa lagi minta maaf, mungkin gak cukup tapi ya mau gimana lagi,” kata Gian Zola usai pertandingan. Tampil di depan pendukung sendiri, Persib justru tampil di luar ekspektasi. Hujan yang mengguyur sejak babak kedua juga ikut mempen­ garuhi permainan Maung Bandung. Sebab skema yang sejak awal diran­ cang, justru jadi berantakan akibat alam yang tak bersahabat. Kedua tim bermain imbang

sepanjang babak pertama. Namun pada menit ke-70, tim tamu akhirnya mampu memecah kebuntuan setelah tendangan bebas Ryutaro Karube menghujam gawang Persib yang di­ kawal M.Natshir. Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Perseru. Persib mulai lebih ofensif dalam melancarkan serangan, kendati ke­ sulitan memainkan umpan-umpan pendek. Namun, mereka malah len­ gah pada menit ke-81. Silvio Escobar menggetarkan jala gawang Persib sekaligus mengubah skor menjadi 2-0. Gol itu memastikan kemenangan 2-0 Perseru atas Persib dan selamat dari degradasi. Keme­

nangan ini membuat Perseru tetap bertahan di Liga 1 pada musim depan. “Zola sebagai pemain mohon maaf sebesar-besarnya kepada bo­ botoh di pertandingan penutup ini hasilnya mengecewakan. Mungkin saya sendiri merasa sedih dan malu karena saya asli orang Bandung,” kata dia seusai laga. Zola menyadari dia belum bisa memberikan banyak kontribusi untuk tim kebanggannya. “Saya di pertand­ ingan tadi juga gak bisa ngasih kontri­ busi lebih karena main di menit akhir dan hujan juga. Semoga ke depan Pers­ ib di musim depan bisa lebih baik,” ucapnya. (net/angga)

Emral Abus: Saya Siap Didepak PERSIB Bandung mendatangkan Emral Abus pada putaran kedua kompetisi Liga 1. Kehadiran­ nya untuk menggantikan posisi Djadjang Nurdjaman yang me­ ­ ngundurkan diri. Sempat meraih kemangan besar diawal kepemimpinannya dengan menggasak tuan rumah Sriwijaya FC 4-1, prestasi Persib terjun bebas. Di bawah kendali Emral, Persib bah­ kan tidak sanggup menang pada 8 laga secara beruntun. Total pada era Emral, skuat Maung Bandung hanya sanggup me­ nang pada dua laga, enam hasil im­ bang dan lima kekalahan. Terakhir, bobotoh dibikin marah oleh kekala­ han yang dialami Maung Bandung saat menjamu Perseru Serui di laga pamungkas Liga 1. Kekalahan ini memicu kemara­ han bobotoh atau pendukung setia Persib. Mereka turun ke lapangan dan sempat terlibat keributan de­ ngan pasukan pengamanan. Setelah mereda, para pendukung Maung Bandung juga berusaha menemui

para pemain di kamar ganti. Emral kini pasrah dengan na­ sibnya. Tentunya sebagai pelatih tim besar dia mengetahui segala resiko­ nya. “Pasti risiko pelatih itu kan kalau menang disanjung kalau kalah ya sudah. Kalau gak mau begitu ja­ ngan mau jadi pelatih,” kata Emral, ­Minggu (12/11/2017) “Saya siap untuk tidak dipakai lagi, yang jelas saya sudah berusaha semaksimal mungkin dengan ke­ mampuan saya,” kata dia seusai laga antara Persib Bandung menghadapi Perseru Serui di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Ban­ dung, Minggu (12/11/2017). Di awal musim, Persib sebe­ narnya digadang-gadang menjadi kandidat kuat juara Liga 1 musim ini. Pasokan pemain-pemain berkelas, termasuk Michael Essien membuat bobotoh menaruh harapan besar ke­ pada Maung Bandung mengulang ki­ sah sukses ISL 2014/15. Namun jauh panggang dari api. Persib justru terus terpuruk. Ja­ ngankan bersaing meraih trofi,

Maung Bandung justru terpuruk di posisi 13 klasemen sementara de­ ngan 41 poin. Emral juga me­minta maaf kepada bobotoh lantaran ga­ gal memenuhi harapan. tersebut “Saya minta maaf kepada bobo­ toh tidak bisa memberikan hasil maksimal,” jelasnya. ­(net/angga)


SELASA, 14 NOVEMBER 2017

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC11

Pacar Seksi Ronaldo Lahirkan Bayi Perempuan Cristiano Ronaldo tengah berbahagia pada pertengahan November ini. Dia resmi menjadi bapak empat anak. Kekasih Ronaldo, Georgina Rodriguez, melahirkan bayi perempuan pada Minggu (12/11/2017) waktu setempat. Anak keempat Ronaldo ini diberi nama Alana Martina.

JUVENTUS INGIN LIGA CHAMPIONS Direktur Umum Juventus, Giuseppe Marotta mengatakan bahwa bergabung dengan Juventus adalah sebuah pengalaman besar dan mereka selalu menginginkan trofi Liga Champions.

D

alam wawancara dengan surat kabar Il Giornale, Marotta berbicara tentang Juventus yang baru saja merayakan ulang tahunnya

ke-120. “Memiliki keluarga Agnelli yang memimpin selama 94 tahun memberi rasa memiliki. Memilki Agnelli sebagai Presiden adalah bonus tambahan,” ujarnya. “Andrea Agnelli menciptakan sebuah model kemenangan dan bisnis utamanya adalah sepakbo- l a , tapi anda juga harus memiliki tim yang tak terlihat

ADAMLALLANA

Sedikit Lagi Gabung Besiktas Januari, sebelum kontraknya di Old Trafford habis pada Juni mendatang. United dikabarkan akan mengincar pemain Shakhtar Donetsk, Fred, sebagai pengganti Fellaini, namun pemain Brasil kabarnya juga masuk dalam radar Sevilla dan Valencia. Manuver ini terjadi usai bos United, Jose Mourinho, mendapat pemberitahuan dari klub bahwa ia harus menjual pemain jika ingin menghadirkan nama anyar di bursa musim dingin mendatang. Setan Merah akan menghadapi Newcastle pasca jeda Internasional, sebelum kemudian mengusung target memastikan diri ke babak knock-out Liga Champions dengan menghadapi Basel di Swiss. Fellaini kabarnya termasuk salah satu ‘anak emas’ Mourinho di ruang ganti di Old Trafford musim ini. Manajer Portugal bahkan diklaim sempat menggelar pertemuan empat mata dengan pemain Belgia dan memintanya bertahan di klub. Namun laporan terbaru ini mengindikasikan bahwa eks bintang Everton itu sepertinya bakal melanjutkan karir di Superlig dalam waktu dekat.(net/angga)

di Istanbul lawan Galatasaray karena salju turun. Bagaimanapun, dalam beberapa tahun terakhir saya mempertahankan tim terbaik yang menang pada akhirnya,” sambungnya. “Perjalanan saya bersama Juventus belum selesai dan ada tantangan bahwa kami ingin memenangkan Liga Champions. Bahkan setelah itu, saya tak melihat diri saya di klub lain. Ketika Agnelli ingin saya pergi, saya melihat diri saya bekerja dengan federasi,” tandasnya.(net/angga)

Klopp Pribadi yang Amat Jujur

MAROUANEFELLAINI

MANCHESTER United diyakini sudah mencapai kesepakatan dengan tim Turki, Besiktas, terkait transfer gelandang Belgia, Marouane Fellaini. T h e Mirror mengatakan bahwa pemain Belgia akan mendarat di Turki dengan dana transfer senilai 8 juta pounds di bursa transf e r

di belakang anda memastikan dukungan di semua bidang. Agnelli memiliki visi jangka panjang dengan dua prinsip: kompetensi dan delegasi. Segalanya di Juve ditujukan untuk meraih kemenangan,” tambahnya. Juventus sendiri dalam tiga tahun terakhir telah mampu mencapai dua final Liga Champions dan secara kontinyu dianggap sebagai salah satu kandidat juara Liga Champions. “Liga Champions bergantung pada banyak faktor. Kami tersingkir

GELANDANG Liverpool, Adam Lallana, membuka diri soal hubungannya dengan manajer Jurgen Klopp. Dalam buku biografi terbaru manajer Jerman, ‘Bring The Noise’, Lallana mengakui bahwa dalam satu situasi Klopp sempat mengatakan ia berharap bisa berbicara dalam bahasa Jerman dengan para pemainnya di klub. Lallana juga mengatakan eks manajer Borussia Dortmund bukanlah sosok yang bisa dengan mudah menyembunyikan perasaannya terhadap para anggota skuat Liverpool di ruang ganti. “Sering sekali, terutama ketika dia marah, Klopp akan mengatakan dia berharap bisa berbicara dalam bahasa Jerman pada kami,” tutur Lallana menurut kutipan yang dimuat Daily Mail. “Kemampuan bahasa Inggrisnya sebenarnya luar biasa. Saya selalu mengerti apapun yang ia katakan. Namun

kadang itu membuat dia frustrasi. Dia bisa memarahi atau memuji anda. Dan pelukan yang dia berikan, itu benarbenar tulus.” “Dia akan bilang ketika dia bahagia dengan anda. Dia akan bilang jika dia tidak bahagia. Dia amat jujur, blak-blakan.” “Dia tidak bisa menyembunyikan emosinya bukan? Jika dia ingin mengatakan sesuatu, dia pasti akan mengatakannya. Dia bilang dia bisa menjadi teman anda, tapi bukan teman akrab, karena suatu saat dia akan membicarakan sesuatu yang sulit dengan anda.” “Kadang dia bisa merasa frustrasi, mengatakan pada kami bahwa kami tidak percaya kami punya kemampuan yang hebat.”(net/angga)


HALAMAN

BC12

Klik! beritacianjur.com

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Dampak Serapan Dana Desa Tahap II Lambat

Lintas Timur

Sampah di Jalan Citarum Sulit Teratasi

BERITACIANJUR/ NUKI NUGRAHA

KONDISI bahu ruas jalan Citarum, Desa Haurwangi, Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur mulai kembali terlihat semrawut. Tumpukan sampah rumah tangga yang dibuang oknum warga yang tak bertanggungjawab, tampak berserakan di ruas jalan tersebut. Padahal, sebuah baliho berisikan larangan buang sampah sembarangan sudah dipasang pihak pemerintah, tapi entah apa kenapa para pelaku tetap nekat membuang sampah di lokasi. Kondisi ini membuat geram warga kampung Muhara, yang kebetulan berada tak jauh dari sekitar lokasi. Bahkan upaya untuk menangkap tangan pelaku dengan cara Operasi Tangkap Tangan (OTT), sempat dilakukan Ketua RT Muhara bersama jajaran Karangtaruna. Namun hingga kini upaya itu masih belum berhasil. “Barengan anak anak Karangtaruna, pernah memantau lokasi hingga beberapa hari, cari tahu siapa pelakunya, cuma ya begitu belum berhasil,”kata Solihin Ketua RT Kampung Muhara saat ditemui wartawan di lokasi. Ibarat permainan kucing kucingan yang biasa dimainkan anak anak. Oknum warga yang membuang sampah ini kerap sembunyi sembunyi saat menjalankan aksinya, menunggu saat sua-

sana di lokasi sepi. “Kucing kucinganlah Kang. Bisa jadi menjelang pagi atau pas sedang hujan. Tapi bisa juga si pelaku membuang sampahnya sambil melintas saat menggunakan kendaraan,” ucapnya. Menangapi kondisi bahu ruas jalan Citarum kembali dipenuhi sampah, Kasi Tantrib Kecamatan Haurwangi, Sahril Swangsa mengatakan pihaknya akan segera mengecek lokasi, dan mengupayakan penertiban. “Nanti kita cek ke lokasi Kang, “ujar Sahril seraya menduga kemungkinan adanya warga yang membuang sampah disana berasal dari luar Haurwangi saat dihubungi wartawan. Menurutnya, penangan sampah memang menjadi sebuah persoalan yang tak bisa dianggap remeh, karena ini berhubungan dengan perilaku setiap orang, kesadaran diri sendiri. Sehingga dalam penangannya perlu ada kerjasama semua pihak, tidak bisa pemerintah secara sendiri melakukannya. “Persoalan sampah itu harus ditangani bersama sama. Beberapa waktu lalu kita sempat menertibkan lokasi pembuangan sampah ilegal di daerah Cipeuyeum. Meskipun sudah diberi peringatan, malah kita pagari, eh tetep masih saja ada yang ngeyel membuang sampah kesana,” ­ucapnya. (nuki)

Pembangunan Desa Terancam Terhambat

RENCANA pelaksanan pembangunan desa di wilayah Bojongpicung, Kabupaten Cianjur tahun anggaran 2017 terancam terhambat, menyusul lambannya serapan Dana Desa (DD) tahap II oleh 11 desa di Kecamatan tersebut.

M

enanggapi ini, Camat Kecamatan Bojongpicung, Pudjo Nugroho mengatakan, keterlambatan penyerapan DD tahap II oleh desa salah satunya dikarenakan pemberkasan laporan pertanggungjawaban penggunan DD tahap I. Hingga saat ini ungkap Pudjo, dari 11 desa yang ada di wilayahnya, sudah lima desa yang rampung menyerahkan berkas laporannya dan tinggal menunggu rekom pencairan. “Awal bulan Desember insyaallah semuanya bisa beres, dari sekarang satu persatu sudah mulai cepat melaksanakan pemberkasan,”ujar Pudjo saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (13/11/2017). Pudjo mengaku, sesuai dengan tupoksi, jajaran kecamatan seringkali mengingatkan kepada setiap desa, agar pemberkasan laporan SPJ segera dibereskan, sehingga serapan DD tahap II bisa segera terserap. “Kita sudah sering mengingatkan. Mungkin perlu ada contoh dulu yang beres baru semuanya mengikuti,”kata Pudjo

Alokasi DD Tahap II untuk Wilayah Bojongpicung Desa DD Tahap II Hegarmanah 353.230.800 Bojongpicung 341.450.800 Cibarengkok 337.262.400 Kemang 352.582.800 Sukajaya 348.167.200 Jati 350.399.600 Cikondang 322.710.800 Sukarama 362.312.400 Sukaratu 358.756.400 Neglasari 333.603.600 Jatisari 347.314.000 TOTAL 3.807.790.800

seraya menyebut salah satu desa yang sudah tinggal menunggu rekom yaitu Desa Kemang. Terpisah Kepala Desa Kemang, Dadan mengatakan, pada intinya persoalan yang seringkali menjadi hambatan itu memang saat membuat pemberkasan laporan pertanggungjawaban. Menurutnya, untuk

membuat laporan supaya cepat, baik dan akurat tentunya semua perangkat atau pelaku administrasi di lapangan seperti Sekertaris Desa, Bendahara, TPK harus bisa bekerja secara kompak dan teliti. “Kendalanya lebih kepada hal tekhnis Kang. Tapi itu bisa disiasati kalau semua tim yang terlibat

Dampak Program Pemerintah Pusat

Dana Desa Dorong Peningkatan Swadaya Masyarakat

BERITACIANJUR/ NUKI NUGRAHA

DAMPAK positif dari luncuran dana bantuan pemerintah pusat ke desa atau yang dikenal dengan Dana Desa (DD), pembangunan di tingkat desa saat ini semakin pesat. Tidak hanya itu, dana stimulus dari pusat itu juga mendorong partisipasi warga untuk turut melaksanakan pembangunan secara swadaya. Pelaksanan pembangunan secara Swadaya, sepertihalnya berlangsung di sejumlah desa di wilayah Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur. Kepala Seksi Pemerintahan dan Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Haurwangi, Andry Budiyana

mengatakan, selain pembangunan desa semakin pesat, dampak positif lain dengan adanya bantuan DD dari pusat yaitu mendorong partisipasi warga dalam pembangunan. Di Haurwangi ungkap Andry, pembangunan desa yang mendapat bantuan tabahan Swadaya masyarakat seperti halnya Desa Cipeuyeum, Desa Kertamukti, Desa Ramasari dan Haurwangi. “Jadi berkat adanya Swadaya itu, ada penambahan ukuran ataupun panjang pada hasil pembangunan,”ujar Andri seraya mencontohkan pembangunan TPT saat ditemu di ruang kerjanya, Senin (13/11/2017). Menurutnya, adanya penambahan volume pada

hasil pembangunan tidak menjadi persoalan, selama semua penambahan tersebut dituangkan dalam Berita Acara. Ini sangat perlu dilakukan, untuk lebih memperjelas kalau penambahan itu merupakan hasil dari Swadaya masyarakat. “Seperti di Cipeuyeum, disana ada pembangunan jalan, karena tanggung masyarakat setempat sepakat untuk menambah volume panjang pembangunan. Nah itu harus ada berita acaranya, kalau tidak ada meskipun menambah volume ya tetap salah, apalagi kurang,”ungkapnya. Serapan Dana Desa Tahap II Sementara itu terkait serapan DD tahap II, Andry mengatakan dari 8 desa yang ada di Kecamatan Haurwangi tinggal beberapa desa saja yang belum menyerap DD tahap II, seperti Desa Haurwangi dan Desa Cihea. Kendati begitu lanjut Andry, berkas ajuan dua desa tersebut sudah masuk ke DPMD Pemkab Cianjur. “Alokasi serapan DD tahap II itu mencapai Rp2,8 miliar. Sedangkan sebelumnya untuk tahap I sebesar

Pembangunan TPT di Desa Sukaratu, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur.

Rp4,2 miliar. Jadi total pagu DD untuk wilayah Kecamatan Haurwangi itu Rp7,1 miliar,”jelasnya. Terpisah Kepala Desa Haurwangi, Iwan Sulaeman saat dikonfirmasi terkait serapan DD tahap II mengaku memang belum menyerap dana tersebut. Iwan menegaskan belum terserapnya

DD tahap II bukan dikarenakan ada permasalaha. “Berkas sudah kita ajukan pekan kemarin. Kebetulan saja belum kita cek lagi, sudah masuk belumnya dana itu,”kata Iwan saat ditemui wartawan sedang berada di halamn sebuah minimarket tak jauh dari kantor Desa Haurwangi. (nuki)

BERITACIANJUR/ NUKI NUGRAHA

bisa bekerja dengan kompak, sehingga pada saat penyusunan juga lancar dan cepat,”kata Dadan saat dihubungi. Dadan tak menampik, jika dibandingkan dengan desa yang ada di wilayah Selatan, pelaporan berkas penggunaan DD tahap I yang diajukannya terbilang lambat. Dia mengungkapkan, cepatnya pelaporan berkas pertanggungawaban DD tahap I oleh pemdes di wilayah Selatan, dikarena-

kan mereka kompak. “Kalau disana itu kompak Kang, makanya pelaporan berkas mereka bisa cepat,”ungkap Dadan. Disingung soal keberadaan pendamping desa, Dadan mengaku keberadaan mereka sangat membantu pihak desa untuk beberapa hal. Sementara untuk soal pelaporan berkas tetap saja yang menjadi ujung tombak itu mereka yang ada dibagian tekhnis lapangan. (nuki)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.