Tok.. Tok.. Tok..! Gugatan SUARA Ditolak

Page 1

EDISI 78 THN II

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Memberi Nilai Lebih HARIAN UMUM

website www.beritacianjur.com

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook beritacianjur.com

twitter @berita_cianjur

Harga Eceran Rp. 2.500,-

Langganan Rp. 65.000,- / bulan

Tok.. Tok.. Tok..! Gugatan SUARA Ditolak Irvan-Herman Segera Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

PASANGAN calon nomor urut 2, Irvan Rivano Muchtar-Herman Suherman (BERIMAN), akan ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur terpilih periode 2016-2021.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada seluruh masyarakat Cianjur atas doa dan dukungannya yang telah diberikan. Ini bukan kemenangan BERIMAN, tapi ini adalah kemenangan masyarakat Cianjur”

KOMENTAR HARI INI Anggy Shofia Wardhani Ketua KPU Cianjur

Berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU), penetapan bupati dan wakil bupati terpilih akan digelar satu hari setelah adanya putusan MK. Namun, kami belum bisa memastikan 100 persen bahwa besok (hari ini) akan ada penetapan langsung. Karena kami masih terus berkoordinasi dengan KPU Pusat dan juga dengan pihak kepolisian dalam hal persiapan.

P

enetapan tersebut diketahui setelah

Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan yang dilayangkan paslon nomor urut 3, Suranto-Aldwin Rahardian (SUARA). Putusan dibacakan dalam sidang dismissal atau putusan sela yang berlangsung di Gedung MK, Kamis (21/1). Majelis Hakim menyatakan, Suranto-Aldwin tidak memiliki legal stan­ ding atau kedudukan hukum untuk mengajukan gugatan hasil Pilkada Cianjur 2015, yang ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). “Mengabulkan eksepsi (penolakan/keberatan, red)

KICK OFF!

TANCAP GAS BAYERN MUNICH membidik hasil maksimal di laga pertama usai jeda, dalam usaha langsung t a n cap gas di paruh kedua musim dan me­langgengkan keunggulan. Setelah jeda satu bulan Bundesliga akan mulai bergulir lagi pada akhir pekan. Sang juara bertahan Bayern akan membuka paruh kedua dengan lawatan ke markas Hamburg SV, Sabtu (23/1) dinihari WIB.

CIANJUR – Mahakamah Konstitusi (MK) memang sudah menolak gugatan yang dilayangkan paslon nomor urut 3, Suranto-Aldwin Rahardian (SUARA), namun Calon Bupati Suranto me­ negaskan akan tetap melanjutkan proses hukum.

Jadwal Salat

Wilayah Cianjur & Sekitarnya

Ia mengklaim masih ada bukti yang se­ ngaja belum diungkap. “Masih ada jalur lain untuk mengungkap kebenaran adanya kecurangan dari pilkada kemarin,“ ujarnya KE HALAMAN 6

“Ya, saya kira masih ada jalan di jalur hukum, apalagi yang kami ungkap ini soal politik uang. Karena Mendagri pernah mengatakan, politik uang itu bisa diajukan ke jalur hukum,“

“Sesungguhnya shalat itu adalah fardhu/wajib yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman”. [ QS. An Nisa’ (4) : 103] Jumat, 22 Januari 2016 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 12:05 15:28 18:18 19:33

Kang BeCe

KE HALAMAN 6

Suranto: Masih Ada Jalan Lain

BACA HAL10

04:28

termohon (KPU) dan eksepsi pihak terkait (BERIMAN) mengenai kedudukan hukum pemohon (SUARA). Permohonan pemohon tidak dapat diterima,” tegas Ketua MK, Arief Hidayat saat membacakan amar putusan sela, Kamis (21/1). Eksepsi KPU dan BERIMAN senada, mereka mendalilkan bahwa permohonan SUARA tidak memenuhi syarat selisih suara maksimal, sebagaimana tertuang dalam Pasal 158 UU Nomor 8 tahun 2015 tentang Pilkada dan Pasal 6 Peraturan MK (PMK) Nomor 1-5 tahun 2015. Dalam pertimbangam hukum, MK menegaskan, kedua pasal tersebut menyaratkan ambang batas suara antara pemohon dengan peraih suara terbanyak, sebagai objek sengketa di MK. Kabupaten Cianjur dengan jumlah penduduk 2.215.850 jiwa, termasuk dalam kategori maksimal selisih 0,5 persen antara perolehan suara Suranto-Aldwin dengan IrvanHerman.

Akibat Longsor di Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka

Jalan Menuju Gunung Padang Tertutup, Warga Gotong Royong BENCANA alam kembali melanda kawasan Cianjur. Setelah sebelumnya terjadi 10 bencana di awal Januari, kali ini longsor menerjang Kam­ pung Cipanggulaan, Desa Kar­ yamukti, Kecamatan Campaka. Peristiwa yang terjadi pada Rabu (21/1) malam ini, sempat mengakibatkan jalan menuju obyek wisata Situs Megalitikum Gunung Padang mati total, karena tertutup longsoran tanah. Aris Supriyadi (35), warga setempat mengatakan, peristiwa longsor terjadi saat hujan lebat mengguyur kawasan Kampung Cipanggulaan. Sekitar pukul 10.00 WIB, tiba-tiba tebing setinggi

2 meter longsor dan menutupi semua badan jalan. “Longsoran tanah menutupi semua badan jalan. Akhirnya, akses jalan menuju Gunung Padang tertutup dan tak bisa dilalui kendaraan roda dua dan empat,“ ujarnya kepada “BC” Kamis (21/1). Sementara itu, Kepala Dusun (Kadus) Gunung Padang, Aripin M (45) menerangkan, jalan menuju Gunung Padang bisa dilalui kembali, setelah warga dibantu pemerintah desa bergotong royong dengan menggunakan alat seadanya. “Sekitar 50 orang warga dan aparatur desa diturunkan membersihkan jalan. Namun, hingga siang tadi sekitar pukul 10.00 WIB,

jalan desa ini masih belum bisa dilalui kendaraan, karena kami kerjakan dengan alat seadanya,“ terangnya. Untuk mengantisipasi longsor susulan, Aripin mengaku akan mengajukan pembangunan tembok penahan tebingan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur. “Ini harus dibikin turap, karena saya nggak mau ada longsor lagi,” tegasnya. Terpisah, Plt Kepala Desa Kar­ yamukti, Bunjamin menerangkan, karena membersihkan longsoran tanah dengan seadanya, jalur me­ nuju Gunung Padang bisa kembali normal pada pukul 12.00 WIB. ILUSTRASI

KE HALAMAN 6


HALAMAN

2

OPINI

Engkau berbuat durhaka kepada Allah, padahal engkau mengaku cinta kepada-Nya? Sungguh aneh keadaan seperti ini. Andai kecintaanmu itu tulus, tentu engkau akan taat kepada-Nya. Karena sesungguhnya, orang yang mencintai itu tentu selalu taat kepada yang ia cintai. " nA’idh Al-Qorni Tokoh Islam

JUMAT, 22 JANUARI 2016

BANYOL UNED

Pramugari Mencari Jodoh Berikut ini bantu forward informasi biro jodoh dari seorang teman. “Pramugari siap jadi istri ke-2” Ada seorang pramugari maskapai terbsesar di Indonesia, sedang mencari jodoh, umurnya 25 tahun, tinggi 168, langsing, cantik, kulit kuning langsat, manja. Mencari suami sebagai berikut: boleh bujang, duda, atau sudah beristri (siap jadi istri ke-2). Pramugari yang bersangkutan baru 6 bulan jadi pramugari, sebelumnya telah berpengalaman 3 tahun jadi pramugara. Barangkali ada yang minat?

Diangkat Jadi Direktur Paijo yang baru beberapa bulan bekerja di sebuah perusahaan, dipanggil ke ruangan direktur. Direktur: “Kamu tahu kenapa dipanggil di sini?” Paijo: “Tahu pak, untuk promosi kerja saya bukan?” Direktur: “Kamu belum setahun di sini, masuk sini kamu jadi tukang antar surat, seminggu kemudian jadi sales, sebulan kemudian kamu saya angkat jadi sales manager, dan setelah tiga bulan kamu saya angkat jadi wakil direktur. Bulan ini saya pensiun kamu gantikan saya ya?” Paijo: “Makasih pak….” Direktur: “Kamu cuma bilang seperti itu?” Paijo: “Lho, Papa kan sudah janji kemaren iya khan ?”

Kacang Hejo Hiji peuting si aki jeung si nini keur ngalobrol di kamar memeh sare. Aki : “Nini urang teh geus karolot,aki rek menta dihampura bisi aya kasalahan ka Nini” Nini : “Ih aki sarua nini oge, urang silih hapura we atuh umur mah saha nu nyaho.” Aki : “Sukur atuh ari nini rek ngahampura ka aki mah,sabab aki teh pernah salingkuh ka nini” Nini : “Kutan jeung saha aki?” Aki : “Eta jeung Si Edah tukang lotek tea,terus jeung Si Emeh anak Mang Sarkawi,malah jeung Si Icih oge nu dilebak ngalaman.” Nini : “Nya ari aki geus ngaku mah bari jeung ngarasa kaduhung teu nanaon ki dihampura,tapi nini oge sarua geus pernah salingkuh.” Aki : “Ari nini jeung saha?” Nini : “Ari nini mah mun geus salingkuh teh sok neundeun kacang hejo dia toples” Aki : “Toples nu di dapur nini?” Nini : “Enya aki,nu dina toples mah sesana pan anu sakeler mah beak dibubur.” Aki : “????????!!!??”

Bagi pembaca yang ingin mengirimkan artikel opininya, silakan kirim ke redaksi.beritacianjur@gmail.com Mohon dilampirkan foto dan data pribadi dengan panjang artikel minimal 1000 kata.

Nasionalisme Dibatas Negeri (Habis) EKSODUS warga Indonesia yang berada di garis perbatasan antar negara merupakan isu strategis yang seringkali diangkat oleh berbagai pihak. Berpindahnya penduduk dari pemukiman di Indonesia ke wilayah malaysia beberapa bulan kebelakang menjadi ‘makanan’ media, baik cetak dan elektronik maupun media online.

K

ekurangan karena penduduk perbatasan tidak menerima suplai yang cukup dalam hal bahan pangan yang tidak memungkinkan mereka memenuhi kebutuhan minimum secara baik. Akibatnya, Desa Tau Lumbis, secara umum Kecamatan Lumbis Ogong menjadi tergantung pada produk-produk Malaysia yang di satu sisi mempengaruhi kredibilitas Negara di mata publik dan di lain sisi mempengaruhi orientasi dalam pembentukan identitas kultural. Persoalan kekurangan semacam ini telah menjadi bagian dari kekuatan konstruksi identitas yang cenderung menempatkan Malaysia sebagai Negara yang berhasil dan bahkan menjadi orientasi bagi orang Indonesia yang ada di Tau Lumbis dan sekitarnya. Kesulitan hidup dialami oleh penduduk daerah perbatasan akibat infrastruktur yang terbatas yang tidak mendukung mobilitas serta tidak memfasilitasi usaha-usaha penduduk untuk mengembangkan sektor ekonomi bagi keluarga maupun bagi daerah. Kesulitan lapangan kerja merupakan fakta penting yang menyebabkan mereka akhirnya mencari penghidupan bahkan memperoleh kewarganegaraan di Malaysia. Hal semacam ini menjadi awal kondisi terhadap pencitraan

Memberi Nilai Lebih

BERITA MEDIA GROUP

Komisaris Utama: H. Ishaq Robin l Direktur Utama/ Pimpinan Perusahaan: Anton Ramadhan l Pimpinan Redaksi: Gia Gusniar l Redaktur Tamu: Fonda Lapod ,Raka Pramudya l Wakil Pemimpin Redaksi: Zulfah Robbania l Redaktur: Yadi Haryadi l Koordinator Liputan: Nuki Nugraha I Asisten Redaktur: Rikky Yusup, Angga Purwanda, Rudi Rusmana l Reporter: Susi Susilawati, M. Arlan Akbar, Misbah Hidayat, Asri Fatimah, Herry F l Kontributor: Apip Samlawi, Zenal Mustari l Fotografer: Diran Agustian I Sekretaris Redaksi: Mega Siti Fatimah Noor l Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudhistira, Ziad Zed Zubaedi, Rendy Rustandi, Muhammad Faisal, Faisal Aditya Pahlefi l Iklan / Sirkulasi: Jejen Junaedi (Manager), Siti Aisyah, Eneng Yustiani (Adm), Retno, Asep Ruhenda, Dedi Sukmana, Herly Faisal, Emma, Pras l Keuangan: Mastuti (Manager) I Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jl. KH. Hasyim Ashari No. 46B, Kelurahan Solokpandan, Kecamatan/Kabupaten Cianjur, 43214 l Telp. Kantor : (0263) 2283283 - 2283645 l Hotline Redaksi: 085793630647 l e-mail redaksi: redaksi. beritacianjur@gmail.com l website: www.beritacianjur.com l Rekening: 183 097 9090 (BCA) an. Jembatan Mediatama Cianjur, PT, 006 257 498 4001 (BJB) an. Jembatan Mediatama Cianjur l Penerbit: PT Jembatan Mediatama Cianjur.

SELURUH WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU MENGENAKAN TANDA PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT TUGAS SERTA TIDAK DIPERKENANKAN UNTUK MEMINTA ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER

Perbaiki Jalan Desa JALAN yang digunakan masyarakat merupakan salah satu fasilitas umum yang digunakan masyarakat untuk mencari mata pencahariannya yang dilewatinya menuju kota. Kondisi jalan yang sudah 35 tahun jalan penghubung desa dengan

yang buruk bagi orang Indonesia di wilayah perbatasan. Infrastruktur yang sangat minim juga telah mempersulit penduduk dalam mobilisasi dan pendayagunaan sumber daya alam daerah. Hubungan antara daerah satu dengan lain belum terbangun dengan baik dengan sarana prasarana yang buruk yang menyebabkan perkembangan daerah menjadi lamban. Kondisi ini secara langsung kemudian membedakan tingkat kesejahteraan orang Dayak Agabag, Desa Tau Lumbis Indonesia dengan orang Agabag (disebut Dayak Murut) Malaysia. Citra sebagai bangsa yang serba kekurangan telah memberi kesadaran baru tentang identitas mereka yang bersifat kontestatif. Ketimpangan dengan posisi terisolir menyebabkan akses terhadap barang publik tidak terbuka sehingga mereka menjadi wilayah yang tidak terjangkau oleh barang publik (public goods). Ketimpangan ini bersifat struktural yang ditandai dengan kebijakankebijakan yang kurang menguntungkan. Kalaupun kebijakan tersedia, seperti kebijakan pengelolaan daerah perbatasan, maka ketimpangan kualitas SDM aparatur tidak memungkinkan kebijakan itu diterapkan dengan baik dan memiliki pengaruh besar dalam mengatasi per-

integrasi bangsa. Tidak hanya selalu beretorika dengan mengedepankan kewajiban masyarakat untuk membela merah-putih. Negara harus benar-benar hadir. Menangani masalah diperbatasan, tidak bisa hanya diselesaikan oleh pemerintah daerah. Harus ada gerakan terpadu dan segera bangun akses jalan darat bagi masyarakat yang menghubungkan antara desa satu dengan desa lainnya. Fasilitasi jalur komunikasi dan informasi di wilayah-wilayah yang terpencil di perbatasan, dengan memanfaatkan keunggulan tehnologi terkini. Wajar jika kemudian ada ‘riak-riak’ kecil bentuk reaksi masyarakat diperbatasan untuk memperoleh hak yang sama dengan masyarakat yang sudah tersentuh pembangunan. Keberpihakan dan kepedulian kepada masyarakat diperbatasan harusnya tertuang pada kebijakankebijakan nasional yang aplikatif dan langsung menyentuh kepada pemenuhan kebutuhan masyarakat. Jangan lagi memperdebatkan siapa harus berbuat apa. NKRI memang harga mati. Namun masyarakat perbatasan harus diperlakukan manusiawi. (*) Fiter Antung Blogger Dikutip dari blog Fiter Antung

S A U R WA R G A

kota rusak parah hampir 80 persen, selama ini pihak pemerintahan seolah-olah menutup mata untuk memperbaikinya. Sehingga membuat masyarakat melakukan pungutan kepada pengguna jalan untuk membetulkan jalan yang

sebagian rusak. Hal tersebut dilakukan setidaknya tidak memperparah kondisi jalan yang dilalui pengendara roda dua maupun empat. Pihaknya berharap kepada pemerintah setempat untuk memperbaiki jalan desa tersebut, sehingga ma-

Perbanyak Taman Tematis di Cianjur FASILITAS publik sebagai sarana gratis masyakat di Cianjur belum banyak. Wahana berkumpul masyarakat yang lengkap, nyaman dan rindang tidak dipungkuri oleh masyarakat khususnya perkotaan sangat dibutuhkan. Kapan ada rencana Pemda Cianjur membuat

masalahan yang dihadapi. Seperti halnya program pemerintah yang tidak sampai kepada jajaran terbawah struktur organisasi pemerintah, yaitu kepala desa. Peran Kepala Desa sebagai motor pelayanan pada level terbawah di struktural pemerintahan, kurang optimal. Kepala Desa di Tau Lumbis berperan (hanya) pada tatanan nilai-nilai budaya dan adat, sedangkan secara administrasi pemerintahan masih sangat minim. Hal tersebut bukan dikarenakan kinerja kepala desa yang kurang, namun selama ini aparatur di desa tidak perah disentuh dengan pembekalan-pembekalan yang memadai dari pemerintah. Peran kepala desa cenderung sebagai tokoh dan tetua adat semata. Penulis berbincang dengan seorang kepala desa di lokasi Tau Lumbis. Pada dasarnya mereka sangat mengerti dan memahami peran mereka di desa. Namun mereka juga butuh ditunjang dengan pengetahun dan pembekalan terkait pengelolaan administrasi di desa. Terlebih soal lembaga-lembaga desa lainnya, seperti BPD dan LPMD, kelembagaan mereka ada, namun perannya masih sangat minim. Sekarang, masih adilkah jika nasionalisme dipertanyakan di perbatasan? Pemerintah harus peka dan bergerak dinamis melihat beberapa gejala-gejala dis-

taman umum lengkap dengan sarana baik. Selama ini belum layak dan kondisinya perlu dibenahi. Agar tidak ada cerita kalau di Cianjur sebagai kota adipura masih kurang memperhatikan fasilitas publik yang gratis. Sarana publik tidak melulu pada sektor jalan

dan bangunan, tetapi lahan umum yang multi fungsi sebagi sarana sosialisasi. Tempat yang baik dan layak tentunya tidak memanfaatkan sarana jalan raya saja. Terimakasih Fatimah Noor Warga Solokpandan

syarakat tidak mengeluhkan kondisi jalan yang rusak bisa memanfaatkan dana yang diberikan pemerintah. Sehingga manfaat dana yang

diberikan dirasakan oleh masyarakat seluruhnya. Iwan Yulianto Warga Mekarjaya

LAYANAN SMS 0857 9363 0647 0857 9363 0647

Sampaikan saran, keluhan, protes dan pujian terhadap berbagai persoalan dan pelayanan publik (pelayanan kesehatan, pelayanan pemerintahan / swasta dan lainnya) termasuk informasi seputar kegiatan dan peristiwa di lingkungan masyarakat.

Cantumkan nama dan alamat jelas serta lampiran fotocopy KTP atau kartu identitas yang masih berlaku dan kirimkan melalui NOMOR LAYANAN SMS 0815 1330 6798 atau ke EMAIL: redaksi.beritacianjur@gmail.com


HALAMAN

3

+ CIANJUR

Butuh waktu dan proses yang lama untuk merubah sifat manusia menjadi jujur, namun biar bagaimanapun perlu dihargai upaya kapolres dengan membentuk kantin kesadaran demi melihat indeks kejujuran anggotanya.”

Dedi Mulyadi Pengamat Hukum Universitas Suryakencana

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Disdukcapil Genjot Kepemilikan Akta Kelahiran CIANJUR-Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Cianjur berupaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memiliki dokumen kependudu­ kan, terutama akta kelahiran dan akta kematian. Kepala Disdukcapil Kabupaten Cianjur, Moch Ginanjar, mengatakan, masih banyak yang belum memahami pentingnya nilai hukum akta kelahiran. Padagal, dijelaskan Ginanjar, pihaknya telah menyosialisasikan pentingnya membuat akta kelahiran di tiap kecamatan maupun desa/­ keluran. “ Untuk program jemput bola telah kita laku-

kan, ini agar semua warga Cianjur memiliki dokumen kependudukan yang lengkap,” kata Ginanjar, saat ditemui diruang kerjanya, kemarin (21/1). Ginanjar menyebutkan, akta kelahiran merupakan dokumen penting. Sebab, akta kelahiran memiliki kekuatan hukum untuk mengurus administrasi kependudukan lainnya. Bahkan, akta kelahiran itu berlaku internasional. “Kita mencatat sekitar 58 persen masyarakat yang telah memiliki akta lahir. Kita terus maksimalkan program kepemilikan akta lahir ini,” ucapnya. Selain itu, tutur Ginanjar, pihaknya juga akan bekerjasama dengan pengadilan agama terkait pelaksanaan sidang isbhat. Sebab, ujar Ginanjar, satu diantara penyebab banyaknya warga terutama anak-anak yang tak memiliki akta lahir karena orang tua tak memiliki surat nikah. (gap) Moch Ginanjar

Yeyen : Baca Dulu Tupoksinya, Pasti Kita Urus CIANJUR-Pemeliharaan pohon pelindung yang berada di sepanjang ruas jalan protokol di Kabupaten Cianjur masih menjadi polemik dan tanda tanya, dinas mana yang harus mengerjakannya. Pasalnya Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun) mengaku, tidak memiliki anggaran khusus untuk pemeliharaan pohon-pohon tersebut khususnya untuk memangkas pohon yang sudah kering. Akibatnya, hanya untuk memangkas pulu­han pohon kering yang tumbuh di beberapa ruas jalan, Dishutbun harus sampai meminjam terlebih dahulu dana dari luar dan baru separuh yang dipangkas. Bahkan Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Cianjur yang menurut Kadishutbun Mamad Nano memiliki tugas untuk ikut andil mengelola dan memelihara pohon kakija membantah. Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Cianjur, Yeyen Roh­yanda saat dikonfirmasi “BC”, kemarin (21/1) mengaku sama sekali tidak memiliki kewenangan untuk mengelola dan memelihara pohon di sepanjang ruas jalan. “Pengelolaan phon kakija leading sektornya merupakan tugas Dishutbun, bukan kewenangan DKP dan Bina Marga,” ujarnya. Secara tegas Yeyen meminta kepada pihak Dishutbun untuk lebih teliti membaca kembali tugas dan pokok fungsinya terkait pengelolaan pohon pelindung yang tumbuh di sepanjang ruas jalan. “Harusnya baca tupoksinya, kalau diserahkan ke kita pasti akan di urus,”

tegasnya. Tidak hanya itu, Yeyen mengungkapkan, jangankan untuk mengelola pohon pelindung untuk menebang saja harus meminta izin ke Dishutbun. “Intinya DKP tidak memiliki tupoksi untuk mengelola atau memelihara pohon yang ada di sepanjang jalan,” ungkapnya. Seperti yang diberitakan “BC” sebelumnya, Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Cianjur, Mamad Nano mempertanyakan, pengelolaan pohon di kiri dan kanan jalan yang harusnya dilakukan oleh Dinas Bina Marga serta Dinas Kebersihan dan Pertamanan. Namun pada kenyataannya, pengelolannya menjadi tanggungjawab Dishutbun. “Sebenarnya kami hanya ditugaskan untuk melakukan penanaman saja, sedangkan yang bertugas merawat dan mengelolanya adalah Bina Marga serta DKP,” katanya. Menurut Nano, pihaknya terpaksa mengelola pohon kakija sesuai dengan instruksi Bupati karena termasuk dalam Ruang Terbuka Hijau yang dikelola oleh Dishutbun. “Awalnya kami hanya membantu, ternyata pada akhirnya kami juga yang harus menyelesaikan dan men g e lolanya,” ­katanya. (cr1)

Yeyen Rohyanda

Penempatan Lokasi Pasar Pashay Terkesan Dipaksakan

DOK/BERITACIANJUR

Pedagang Desak Pembuatan TPT KHAWATIR terjadinya musibah tanah longsor, para pedagang Blok A Pasar Induk Pasir Hayam meminta Pemkab Cianjur untuk segera membuat tembok penahan tanah (PT) di bagian belakang pasar.

D

ari pantauan “BC”, Kamis (21/1), di bagian belakang blok A terdapat bukit setinggi kurang lebih 20 meter yang dikhawatirkan pedagang bisa mengancam keselamatan apabila pada musim hujan terjadi tanah longsor. Keberadaan bukit tersebut dengan lokasi pasar, hanya berjarak kurang dari setengah meter dan dipisahkan oleh pagar yang terbuat dari beton setinggi 2,5 meter. Dengan pagar setinggi itu tanpa adanya tembok penahan ta­ nah, tentunya menjadi ancaman para pemilik kios yang berjarak hanya sekitar 5-6

meter dari bukit tersebut. Fery (32) salah seorang pedagang di Pasar Induk Pasir Hayam, mengaku sangat khawatir dengan keberadaan bukit tersebut yang sewaktu-waktu bisa mengancam pedagang dan pengunjung pasar jika terjadi tanah longsor. “Jujur kami sangat khawatir jika tiba-tiba terjadi longsor, apalagi tidak ada tembok penahan tanah yang dibuat khusus,” ujar Fery, saat ditemui “BC”, kemarin (21/1). Sebagai antisipasi, Fery meminta Pemkab Cianjur, khususnya dinas terkait untuk membuat tembok khusus penahan tanah. Sehingga bisa mencegah terjadinya longsor saat musim hujan tiba. “Kalau

DOK/BERITACIANJUR

bisa secepatnya dibuatkan, agar kami tidak menjadi waswas,” harapnya. Tentunya keluhan Fery tersebut menjadi salah satu pekerjaan rumah Pemkab Cianjur, yang harus ditangani secepatnya bersamaan dengan rencana perbaikan dan penambahan fasilitas pendukung Pasar Induk Pasir Hayam pasca diresmikan. Sementara itu, Dadang Zainal, pedagang lainnya mengungkapkan, langkah Pemkab Cianjur memindahkan ribuan pedagang Pasar

Induk Cianjur, Bojong Meron dan PKL ke Pasar Induk Pasir Hayam terkesan dipaksakan. Sehingga kondisi pasar yang dibangun di lahan 8,5 hektar tersebut, penataannya tak maksimal. “Harusnya ketika para pedagang di pindahkan dari pasar yang lama, pengelolaan di lokasi baru harusnya dilakukan secara maksimal. Namun kenyataannya tidak dan terkesan semrawut,” ujar Dadang Zainal. Dadang menuturkan, Pemkab Cianjur dalam hal

ini Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Cianjur secara manajemen tidak siap untuk melakukan pengelolaan Pasar Induk Pasir Hayam. Buktinya, beberapa hal di lapangan banyak yang tidak sesuai antara pemerintah dan pedagang. Diantaranya, belum adanya aturan atau tata tertib yang secara tegas melarang pedagang minuman dan makanan menggunakan gerobak berjualan sembarangan. Seperti pedagang yang menggunakan gerobak di Blok B, dari yang awalnya hanya dua orang kini jumlahnya sudah bertambah menjadi tujuh orang. Tidak hanya itu, penataan parkir kendaraan bermotor roda dua dan empat juga terlihat acak-acakan dan tidak di tempat yang semestinya. Seharusnya ketika sudah diresmikan, harus jelas tata tertibnya. “Kalau dibiarkan dalam waktu lama, akan acakacakan seperti pasar sebelumnya,” katanya. (cr1)

Pengamat : Semoga Tidak Jadi Cerminan Kinerja Polisi CIANJUR-Tingkat kejujuran anggota Kepolisian Resort Cianjur ternyata masih rendah, berdasarkan hasil analisa dan evaluasi (anev) bulan Desember tahun 2015. Tingkat kejujuran anggota yang membeli makanan ringan di Kantin Kesadaran hanya mencapai 36,9 persen. Sehingga timbul pertanyaan dari berbagai pihak, apakah data ketidakjujuran tersebut menjadi cermi­ nan kinerja jajaran anggota Polres Cianjur dalam menjalankan tugasnya sebagai pengayom dan pelindung masyarakat. Melihat hal tersebut, Pengamat Hukum Universitas Suryakencana, Dedi Mulyadi berharap agar hasil anev tingkat kejujuran yang hanya 36,9 persen tersebut tidak mencerminkan kinerja polisi dalam menjalankan tugas. “Semoga saja bukan menjadi cerminan kinerja kepolisian dalam menjalankan tugasnya sehari-

ILUSTRASI/NET

hari,” ujarnya saat dihubungi “BC”, kemarin (21/1). Menurut Dedi, Kapolres Cianjur AKBP Asep Guntur Rahayu jika melihat hasil anev tersebut pasti kecewa dan prihatin dengan masih rendahnya tingkat kejujuran

anggotanya. Namun harus diakui ada keberanian secara nyata dari Kapolres, untuk menilai sejauhmana tingkat kejujuran anggotanya. “Butuh waktu dan proses yang lama untuk merubah sifat manusia

menjadi jujur, namun biar bagaimanapun perlu dihargai upaya kapolres dengan membentuk kantin kesada­ ran demi melihat indeks kejujuran anggotanya,” katanya. Dedi menilai, hasil analisa tingkat kejujuran ter-

sebut akan menjadi sebuah gambaran bagi kapolres yang diyakini sudah mempersiapkan program atau agenda lainnya untuk mengukur kejujuran anggota. “Ini baru langkah awal, butuh kesabaran sekalipun hasilnya pasti­ nya mengecewakan kapolres,” tegasnya. Meski demikian, pro­ gram kantin kesadaran yang diluncurkan kapolres sekarang kedepannya harus bisa dilanjutkan oleh siapapun penggantinya. Bahkan dari yang awalnya dimulai dari Mapolres Cianjur bisa diterapkan juga ke seluruh polsek yang ada, termasuk kerjasama dengan masyarakat umum dan berbagai sekolah untuk membuka kantin kejujuran. “Sebagai mantan penyidik KPK dengan mengutamakan kejujuran, tentunya beliau (kapolres) ingin menanamkan rasa kejujuran kepada seluruh anggota,” harapnya. (cr1)


HALAMAN

4

GO CIPANAS!

... Jadi sangat wajar kalau ada yang menempati tanah itu jelas tandanya menyerobot karena hak atas tanah itu tidak pernah hilang meskipun kami tidak berada disini.” Daryono Sutiarno

Warga Asal Jakarta

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Jangan Serobot Tanah Kami! Pihak Tertentu Mengaku-ngaku Atas Tanah Itu Agar Mengakui Kekeliruannya

BERITA CIANJUR/RIKKY YUSUP

TERANG BENDERANG - Keberadaan tanah yang berlokasi di Jalan Raya Hanjawar Desa Palasari Kecamatan Pacet kini ditempati oleh pihak tertentu yang mengaku-ngaku sebagai penyewa maupun pembeli. Apalagi di lokasi itu sudah berdiri bangunan warung, saung dan tumpukan pasir yang notabene tidak memiliki landasan hukum (Kanan). Pasutri Daryono-Merry datang memenuhi panggilan penyidik Polres Cianjur sekaligus menepis kabar bohong yang menyebutkan sudah meninggal dunia oleh pihak yang bertanggung jawab. Saat bersamaan juga untuk menegaskan keberadaan tanah tersebut yang selama ini telah terjadi penyerobotan dengan alasan yang tidak bisa dipertanggungjawabkan sehingga secara hukum harus diusut tuntas hingga ke akar-akarnya. (Kiri).

KEBENARAN itu tak akan bisa dikalahkan oleh kebohongan, kalimat bernas itu disampaikan oleh Daryono Sutiarno (60) selepas memberikan keterangan di Mapolres Cianjur. Pria asal Jakarta itu merasa perlu meluruskan isu miring yang selama ini dihembuskan pihak tertentu untuk menjatuhkan martabat diri dan keluarganya.

T

idak benar kalau ada yang mengatakan saya sudah meninggal, kedatangan saya untuk menyampaikan kebenaran kepada penyidik kepolisian. Isu yang disebarkan pihak tertentu adalah bohong besar dan tidak bertanggung jawab,” katanya. Pria asal Jakarta itu menjelaskan

duduk perkara penyerobotan tanah yang kini tengah diproses oleh Unit IV Harda Polres Cianjur. Ia merasa terpanggil untuk menjelaskan secara utuh terkait tanah di Hanjawar Desa Palasari Kecamatan Cipanas, dekat kantor pos tersebut. Tujuannya agar jangan sampai ada pihak-pihak tertentu yang mengaku-ngaku memiliki tanah itu apalagi menyudutkan

keluarga besarnya. “Saya beli tanah itu tahun 1992 kemudian dialihkan namanya menjadi dua bagian yakni saya berukuran 900 meter dan istri (Merry He­ rawati Daryono, red) seluas 1300 meter. Singkat kata akhirnya tanah itu diberikan surat kuasa berikut pengikatan jual beli di Notaris kepada Ary Karsanto yang masih ada kaitan saudara dengan kami. Jadi sangat wajar kalau ada yang menempati tanah itu jelas tandanya menyerobot karena hak atas tanah itu tidak pernah hilang meskipun kami tidak berada di sini,” beber­ nya yang diiyakan oleh istrinya. Dia menambahkan, sangat mengherankan jika ada pihak yang mengaku-ngaku menyewa apalagi membeli tanah itu tapi tidak memi-

liki landasan hukum. Harusnya dengan kedatangan ini menegaskan agar jangan sampai ada pihak tertentu yang berupaya memperkeruh keadaan dengan mempertahankan berada di lahan tersebut. “Kurang bukti apalagi terkait dengan posisi dan kedudukan tanah itu, apakah kekuatan hukum yang dimiliki pihak yang selama mengklaim tanah itu apakah menyewa maupun membeli. Bukankah kebenaran itu tak akan bisa dikalahkan oleh kebohongan,” tegasnya. Sementara itu Ary Karsanto Kusumo (50) mengaku aneh dengan adanya sikap ngotot dari pihak yang menempati lahan tersebut hingga kini diproses oleh kepolisian. Pasalnya, tidak ada satupun yang mensahkan keberadaan mereka baik itu

menyewa maupun membeli sehingga dengan sendirinya batal demi hukum. Bahkan kini kehadiran pasangan suami istri (Daryono-Merry, red) untuk menegaskan jika sudah saatnya pihak tertentu yang me­ ngaku-ngaku atas tanah itu agar sadar diri dan mengakui kesalahannya. “Sekarang inikan faktanya yang menempati tanah milik kami itu sudah jelas orangnya siapa, apalagi didirikan warung, jualan pasir lalu bangunan baru berupa saung. Kita menghendaki agar mereka sadar diri karena itu jelas tidak ada hak mereka menempati lahan itu disana. Apalagi kabar bohong yang disebarkan selama ini telah melukai kami karena menyebutkan saya ingin menguasai atau pasangan Daryono-Merry sudah mati,” tukasnya.

Kripik Singkot Asal Pacet Banyak Disukai Konsumen

Syarat Perangkat Desa Tamatan SMA Dikeluhkan CUGENANG-Adanya keharusan bagi perangkat desa harus tamatan SMA sedikitnya menyulitkan upaya perekrutan. Hal tersebut dikeluhkan karena minimnya sumber daya masyarakat setempat yang potensial untuk menjadi perangkat desa. Dalam Undang-undang Desa Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa mengisyaratkan adanya perubahan paradigma sehingga tidak mudah merekrut sumber daya. Apalagi banyak pemerintahan desa yang selama ini menjadikan pe­ rangkat desa dengan ketentuan tamatan SD atau SMP. PJS Desa Galudra, Kecamatan Cugenang, Aep Hendarsyah mengatakan, sejauh ini pihaknya kesulitan untuk menerapkan aturan perundang-undangan yang baru. Pasalnya, dalam struktur pemdes Galudra hingga saat ini masih banyak pegawai desa terdahulu yang notabene bukan tamatan SMA. “Sebelumnya saya sempat menawarkan kepada perangkat desa yang hanya mempunyai ijazah Sekolah Dasar (SD) agar pensiun dini. Namun, mereka tidak mau karena mereka masih mau berkontribusi terhadap desa. Terlebih, mereka merasa sudah berdedikasi terhadap pemerintah desa,” ucapnya kepada “BC”. Meski demikian, Aep menambahkan guna memberikan pelayanan yang optimal kepada masayarakat. Pihaknya terus berupaya mencari solusi dengan cara memberikan penawaran terhadap semua prangkatnya yang hanya mempunyai ijazah Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). “Akhirnya saya pun menawarkan mereka, agar peran mereka di desa digantikan oleh keluarganya yang masih produktif dan mempunyai ijazah sesuai dengan ketentuan perundang-undangan,” katanya. (mbh)

BERITA CIANJUR/MISBAH HIDAYAT

DEDIKASI - Perangkat desa asal Galudra Kecamatan Cugenang diketahui sudah lama mengabdi. Sayangnya terganjal aturan sehingga tidak dimungkinkan untuk jadi perangkat karena bukan tamatan SMA.

Dihubungi terpisah, Kepala Desa Palasari, Jaya Wijaya mengaku lega, pasalnya kedatangan pasutri Dar­ yono-Merry membuktikan jika kebenaran itu nyata adanya. Sehingga bagi siapapun yang selama ini mengakungaku atas tanah tersebut baik menyewa maupun membeli agar mempertanggungjawabkan perbuatannya. “Sekarang inikan sudah terangbenderang bahwa apa yang disampaikan Ary Karsanto tidak meleset dan terbukti kebenarannya karena tidak pernah menyewa maupun menjual kepada pihak lain. Apalagi kedatangan Daryono-Merry sudah menunjukkan adanya pembuktian bahwa siapapun yang mengakungaku atas tanah itu untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya di mata hukum,” tukasnya. (ree)

ILUSTRASI/NET

Peran Yayasan Nirlaba Bisa untuk Membantu Kebutuhan Warga CIPANAS-Upaya untuk memberikan bantuan kepada masyarakat bisa didapat dari luar negeri, salah satunya yang dilakukan oleh Yayasan Imdad Indonesia. Lembaga nirlaba yang berkantor di Cipanas ini mendapat kepercayaan mengelola santunan dari donatur asal Timur Tengah (Timteng). Riza Adirza (57), Perwakilan Yayasan Imdad Indonesia mengungkapkan, pe­ ran yayasan ini membantu sarana dan prasarana yang dibutuhkan warga. Permohonannya disampaikan kepada yayasan akan mendapat tinjauan ulang kedepan, setelah dilakukan skoring dan wawancara dari

hasil evaluasi data yang diajukan pemohon. “Persyaratan layak atau tidaknya tinjauan yayasan dibubuhkan keterangan dari intansi terkait meliputi aparat desa setempat serta keterangan lembaga agama atau pendidikan,” ucapnya. Riza menyatakan, maksud bantuan sarana dan prasarana sosial adalah mendorong masyarakat dapat membuat perubahan ke arah yang baik bagi aktivitas pendidikan dan keagamaan. Sehingga lebih semarak dan tidak terganggu oleh sarana prasarana. Terpisah, Yani Sumarni (47), pengelola sekolah Yayasan SMK Tazkia

Cipanas menjelaskan, kehadiran yayasan itu telah membantu sekolah swasta. Karenanya pengajuan bantuan sarana prasarana bagi yayasan sekolah swasta kepada lembaga itu harus melengkapi persyaratan. “Selama ini sekolah kami dan para siswa yang umumnya dari kalangan kurang mampu sudah beberapa kali berpindah tempat belajar. Karena keinginan kuat untuk bisa belajar nyaman dan melaksanakan peran pendidikan. Alhamdulillah masyarakat peduli dengan aktivitas sekolah dan bisa mengundang yayasan sosial itu memfasilitasi gedung lokasi belajar,” ucapnya. (mar)

PACET-Usaha kripik singkong di Kecamatan Pacet cukup diminati warga sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan. Selama bahan baku didatangkan dari perkebunan di Cianjur selatan dan Cianjur utara sehingga tak pernah kehabisan persediaan. Menurut Uda Zulhernis (61), pemilik usaha kripik ba­ lado di Pacet mengungkapkan, resep usaha kripik sambal balado (sambalado, red), tidak hanya terletak pada bumbu dan rasa, akan tetapi ditunjang dengan bahan baku singkong yang berkualitas. Dalam memproduksi jumlah kripik yang dipesan konsumen, sedikitnya dibutuhkan 1,5 ton singkong jenis premium. “Kita distribusikan produk kripik hingga luar daerah dengan marketing khusus. Hampir di setiap kota besar, untuk Cianjur saja bisa mencapai setengah kuintal barang,” katanya kepada “BC”, kemarin. Sementara itu Nenti (32), pengusaha kripik jenis lainnya mengungkapkan, taksiran produksi usaha kripik cukup besar. Permintaan konsumen pada panganan ini selalu tinggi. Karena itu seringkali saat stok bahan baku kurang membuat pengusaha kerepotan mencari suplai bahan baku. “Bahan baku kripik, karena segmen produksi dan langganan untuk sejumlah warung dan kios. Singkong yang digunakan jenis biasa. Bisa didatangkan langsung dari bandar di pasar atau memesan ke sejumlah petani yang berada di wilayah Cikalongkulon dan wilayah sekitar Sukaresmi,” ungkapnya. Dia menambahkan, harga bahan baku singkong pasarannya stabil. Peningkatan karena masih belum musim panen. Minimal satu hingga tiga kuintal singkong dibutuhkan untuk produksi per harinya. “Bahan baku singkong premium cukup bagus tetapi harganya untuk produksi mahal. Jarang ada di wilayah Cianjur utara, karena stoknya harus didatangkan dari luar wilayah dan punya chanel khusus,” jelasnya. (mar)

BERITA CIANJUR/M. ARLAN AKBAR

LARIS - Jualan kripik singkot bagi warga Kecamatan Pacet ternyata bisa meningkatkan kesejahteraan apalagi banyak peminatnya.


HALAMAN

5

EDUKA

Pelaksanaannya sekarang, supaya murid tidak merasa terburuburu. Apalagi sekarang sambil sekolah agama, karena kan untuk tahun ini persyaratan masuk SMP harus ada sertifikat diniyah.”

Lili Rahmat Wali Kelas 6 A

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Pelajar Wajib Miliki Empat Kompetensi Nilai Kompetensi Tersebut Dikembangkan Dalam K-13

KEMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan mengungkapkan empat kompetensi yang perlu dimiliki peserta didik dalam menghadapi era digital dan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

K

epala Pusat Penelitian Pendidikan (Kapuspendik), Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang), Kemendikbud, Nizam mengatakan, empat kompetensi sudah seperti mata uang yang perlu dipegang peserta didik. Empat kompetensi tersebut, yakni berpikir kritis dan menyelesaikan masalah serta kreativitas. Kemudian terdapat pula kompetensi kemampuan berkomunikasi dan bekerjasama. “Ini kita sebut kompetensi 4C (Critical Thinking and Problem Solving, Creativity, Communication Skills, Ability to Work Collaboratively),” ujar Nizam seusai Seminar Internasional tentang 21 Century Learning di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), beberapa waktu lalu. Alumnus Universitas Gajah Mada (UGM) ini juga menerangkan, nilai empat kompetensi ini juga akan dikembangkan ke dalam Kuri-

NET/ILUSTRASI

kulum 2013 (K-13). “Pengembangan ini, diturunkan melalui silabus K-13,” ungkapnya.

Selain itu, pembangunan karakter anak bangsa memang perlu terus ditekankan di masa sekarang maupun mendatang.

Penekanan karakter ini sangat penting karena diharapkan generasi bangsa tidak menjadi buih di tengah kemajuan du-

nia nantinya. Dengan kata lain, masyarakat Indonesia tidak melulu menjadi konsumen di era

kemajuan teknologi dunia. Masyarakat Indonesia juga harus menjadi bagian kreator dalam dunia teknologi juga.

“Kita harus bisa menjadi pencipta pengetahuan dan pencipta teknologi,” kata Nizam. (net/zlf )

SDN Ibu Jenab 4 Melaksanakan Pemantapan Lebih Awal

NET/ILUSTRASI

Pemerintah RI Sediakan 4.000 Beasiswa L O N D O N - Pe m e r i n t a h menterian Keuangan, KeIndonesia menyediakan menterian Pendidikan dan 4.000 beasiswa setiap ta- Kebudayaan serta Kemenhun bagi remaja/pemuda terian Agama berkoordinaIndonesia untuk menem- si dalam menyediakan beapuh studi di dalam dan siswa untuk putra-putri luar negeri, termasuk di terbaik bangsa," katanya. berbagai negara maju yang Beasiswa ini ditangani selama ini menjadi impian oleh lembaga yang dina­ generasi muda Indonesia. makan Lembaga Pengelola Hal itu terungkap da- Dana Pendidikan (LPDP) lam kajian bulanan yang dan sumber dananya dari digelar KJRI dana abadi Fr a n k f u r t (endowdan Perment fund). himpunan Beasiswa ini Mahasiswa Itu karena pe- meliputi proIndonesia studi merintah dalam gram PascasarS2, S3, spehal ini Kemen- sialisasi, dan jana (PMIP) bertajuk terian Keuang- thesis/diser'Menempuh Target an, Kementerian tasi. Pe n d i d i­k a n penerima Pendidikan dan beasiswa ini di Negeri S e b e r a n g : Kebudayaan serta tiap tahun­ Milestone nya tak kuB e a s i s w a Kementerian Aga- rang dari dari Masa ke ma berkoordinasi 4.000 orang. Masa', Rabu "Betapa dalam menye- makin (20/1) waktu besar diakan beasiswa kesempatan setempat. M e n u - untuk putra-putri bagi pemurut Konjen terbaik bangsa." dI na -dpoenme us di ai RI Frankfurt Nolang Fauntuk melannani milestone beasiswa jutkan pendidikan di luar dibagi menjadi enam masa. negeri," katanya. Saat ini merupakan masa Ia mengharapkan de­ keenam. Era ini, kata dia, ngan semakin terbukanya berlangsung sejak tahun keran pendidikan gratis ke 2013 hingga sekarang. luar negeri akan menjadi Dimulai dari tahun motivasi tersendiri bagi 2013, Indonesia seolah pemuda-pemudi Indonemengalami revolusi di du- sia untuk berani bermimpi nia pendidikan khususnya menuntut ilmu dan meraih beasiswa. "Itu karena pe- prestasi di negeri seberang. merintah dalam hal ini Ke- (net/zlf )

CIANJUR–SD Negeri Ibu Jenab 4 kemarin mulai mengadakan pemantapan bagi siswa kelas 6. Hal ini dilakukan sebagai persiapan Ujian Nasional pada Mei mendatang. Wali Kelas 6 A Lili Rahmat mengatakan, pemantapan dilakukan bulan ini agar murid mempersiapkan diri lebih awal. “Pelaksanaannya sekarang, supaya murid tidak merasa terburu-buru. Apalagi sekarang sambil sekolah agama, karena kan untuk tahun ini persyaratan masuk SMP harus ada sertifikat diniyah,” ujarnya kepada “BC”. Dirinya menambahkan, guru yang mengajar kelas pemantapan untuk tiap pelajarannya berbeda. Selain itu, tenaga pengajar pemantapan bukan hanya guru kelas 6 saja, tapi juga guru kelas 5. Lili beralasan, hal ini dilakukan agar murid tidak merasa jenuh dan bosan saat sedang belajar. Karena selama ini murid kelas 6 diajar oleh wali kelasnya. “Teknik pengajaran

BERITA CIANJUR/CR3

PEMANTAPAN-Nampak siswa SDN Ibu Jenab 4 sedang mengikuti pemantapan usai jam pelajaran sekolah selesai.

disesuaikan dengan ke­ nyamanan siswa. Di sini pengelolaan suasana kelas diusahakan kondusif, bertujuan agar siswa mengerti tentang apa yang diterangkan oleh guru,” tambahnya. Pemantapan dilaksanakan seminggu dua kali. Adapun jadwal mata pela-

jaran untuk IPA pada Senin, matematika Selasa dan bahasa Indonesia Rabu. “Pelaksanaannya mulai jam 11 sampai 1 siang. Pemantapan membahas kisikisi yang akan di-UN kan sekaligus persiapan seleksi SMP. Di sini untuk kelas enam ada dua kelas yaitu ke-

las A dan kelas B, per kelas dua kali pertemuan dalam satu minggu. Saya selaku guru inginnya sering, tapi mereka ada yang sekolah agama untuk melengkapi persyaratan masuk SMP,” ucapnya. Siswi kelas 6 SD Negeri Ibu Jenab 4 Aliya Zakiyah

Teknik pengajaran disesuaikan de­ ngan kenyamanan siswa. Di sini pengelolaan suasana kelas diusahakan kondusif, bertujuan agar siswa mengerti tentang apa yang diterangkan oleh guru." mengungkapkan, dengan adanya pemantapan ini, dirinya siap menghadapi Ujian Nasional dan tes seleksi SMP. “Kalau saat pemantapan suasananya santai, mata pelajarannya mudah dimengerti. Matematika yang kelihatannya susah, semenjak belajar kayak gini jadi terasa gampang,” pungkasnya. (cr3)

Kreativitas ABK Minim Perhatian Pemkab CIANJUR-SLB Bina Asih Cianjur melaksanakan kegiatan pembelajaran kete­ rampilan bagi Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Dalam pelajaran tersebut dibuat berbagai macam kreasi buatan peserta didik yang telah dipamerkan dan bernilai jual. “Siswa kami membuat macam-macam kerajinan seperti keset, mainan becak, kereta serta motor. Salah satu kerajinan ini yaitu keset sudah ada yang pesan dan dijual di lingkungan sekolah,” ucap Kepala Sekolah Cahyadi kepada “BC” Kamis (21/1). Kerajinan tersebut dibuat oleh seluruh siswa SLB Bina Asih namun untuk beberapa kerajinan seperti keset dan mainan becak, kereta merupakan buatan siswa tuna grahita dan tuna rungu. Dalam proses pembuatannya peserta didik dibantu dengan bimbingan

NET/ILUSTRASI

guru. “Kerajinan ini murni dibuat oleh siswa kami. Guru hanya sebagai pembimbing saja, supaya murid bisa belajar mandiri dan akhirnya kemampuan tersebut bisa bermanfaat

kelak,” katanya. Karya siswa SLB Bina Asih telah dipamerkan belum lama ini di pameran seni yaitu Pameran Gebyar Seni se-wilayah dua Bogor yang diadakan November tahun

lalu. Selain itu rencananya SLB Bina Asih akan menambah ruang keterampilan pembuatan sandal jepit yang sekarang masih dalam tahap pengembangan. “Sekarang ini sedang dibuat

ruang keterampilan baru untuk pembuatan sandal jepit karena waktu itu kami mendapat dana Bansos, akan tetapi guru untuk mengajarnya tidak ada jadi kami mengulurkan waktu sampai ada penambahan guru,“ tutur Cahyadi. Sayangnya kreativitas yang bagus ini kurang diperhatikan pemerintah daerah, alasan klasik selalu diutarakan kepada sekolah. Mengenai urusan pendidikan SLB yang notabene itu disebutkan menjadi tugas pemerintah provinsi. “Sekolah ini merupakan SLB tertua di Cianjur, kreativitas siswa cukup baik dan dulu sampai ada siswa kami yang mewakili Indonesia di bidang olahraga sampai kancah internasional, ya harapan kami selaku tenaga pengajar, ingin secepatnya menambah guru dan perhatian dari pemerintah daerah,” bebernya. (cr3)


HALAMAN

6

+ NEWS

Jadi, kalau dia joint foreign fighter (bergabung dengan tentara asing seperti ISIS, red), dia harus melepas kewarganegaraannya.” Luhut Pandjaitan Menko Polhukam

JUMAT, 22 JANUARI 2016

... Tok.. Tok.. Tok..!

Gugatan SUARA Ditolak

DARI HALAMAN 1...

Sementara pada pelaksanaan Pilkada Cianjur 2015, Suranto-Aldwin ha­ nya memperoleh 432.674 suara, sedangkan IrvanHerman 464.412 suara. Berdasarkan data tersebut, maka batas maksimal perbedaan perolehan SurantoAldwin dengan Irvan-Herman adalah 0,5% x 464.412 = 2.322 suara. Dengan demikian, pasangan Suranto-Aldwin dapat mengajukan pemba­ talan penetapan hasil penghitungan suara, apabila perbedaan perolehan hasil suara dengan pasangan pemenang berkisar sama atau kurang dari 2.322 suara. “Akan tetapi faktanya, perbedaan perolehan suara antara pemohon dan pihak terkait sebesar 31.738 suara,” kata Hakim Konstitusi, Suhartoyo saat membacakan pertimbangan hukum. Terkait hal tersebut, Suhartoyo menegaskan, pasangan Suranto-Aldwin tidak memenuhi ketentuan Pasal 158 UU Nomor 8 ta-

hun 2015 tentang Pilkada (UU Pilkada) dan Pasal 6 Peraturan MK (PMK) Nomor 1-5 tahun 2015. “Dengan demikian pemohon tidak mempunyai legal standing untuk me­ngajukan permohonan a quo (perkara yang diperselisihkan, red),” ujar Suhartoyo. Menanggapi hal tersebut, Tim Advokasi dan Hukum BERIMAN, Dedi Mul­ yadi didampingi Andi Tar mengaku, pihaknya sudah memprediksi dari awal bahwa gugatan SUARA bakal ditolak MK. Pasalnya pada sidang MK hanya memperkarakan selisih suara. “MK konsisten terhadap UU No 8 Tahun 2015 dan Pasal 158 ayat 2 tentang selisih suara,“ tegas Dedi. Sementara Sekretaris Tim Pemenangan BERIMAN, Lefi Ali Firmansyah memaparkan, putusan MK menguatkan hasil pemilihan 9 Desember lalu yang memenangkan paslon BERIMAN. Menurutnya, Irvan-Herman sudah menyiapkan berbagai program berbasis rakyat. “Kita ingin Cianjur le­

bih maju dan agamis sesuai visi misi BERIMAN. Mari kita bersama-sama bangun Cianjur yang kita cintai ini,“ tutur anggota DPRD Cianjur tersebut. Terpisah, Calon Bupati nomor 3, Irvan Rivano Muchtar mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Cianjur, atas doa dan dukungannya yang telah diberikan kepada paslon BERIMAN. “Alhamdulillah, terima kasih kepada tim pendukung dan seluruh warga Cianjur karena kemenangan ini bukan hanya kemena­ ngan BERIMAN saja, akan tetapi ini juga kemenangan seluruh warga Cianjur. Kepercayaan ini akan diemban sebaik mungkin dengan cara bekerja, bekerja, bekerja untuk Cianjur lebih maju dan agamis,” tutur Irvan. Hal yang sama juga diu­ capkan wakil bupati nomor urut 3. Herman Suherman mengucapkan terima kasih kepada relawan, pendukung dan seluruh warga Cianjur yang sudah memberikan kepercayaan kepada paslon BERIMAN. “Syukur Alhamdulil-

lah, ini adalah kemenangan mas­yarakat Cianjur. Untuk itu, mari kita tetap bersatu dan bersama-sama membangun Cianjur lebih maju dan agamis,“ katanya. Sementara itu, Divisi Sosialisasi KPU Cianjur, Hilman Wahyudi mene­ rangkan, berdasarkan Pera­ turan Komisi Pemilihan Umum (PKPU), penetapan bupati dan wakil bupati terpilih akan digelar satu hari setelah adanya putusan MK. “Kalau sesuai PKPU, penetapan bupati dan wakil bupati terpilih periode 2016-2021, akan langsung dilakukan Jumat (22/1) pukul 14.00 WIB di Kantor KPU Cianjur,“ jelasnya. Meski demikian, Ketua KPU Cianjur menegaskan, jadwal pasti akan ditentukan Jumat (22/1) pagi setelah adanya koordinasi dengan KPU Pusat. “Kami belum bisa memastikan 100 persen bahwa besok (hari ini) akan ada penetapan langsung. Karena kami masih terus berkoordinasi dengan KPU Pusat dan juga dengan pihak kepolisian dalam hal persiapan,“ pungkasnya. (nuk)

... Suranto: Masih Ada Jalan Lain DARI HALAMAN 1...

Suranto mengatakan, dalam gugatannya yang dilayangkan ke MK, pihaknya melaporkan 80 kecura­ngan. Mulai dari keterlibatan Aparatur Sipil Negara (ASN), kecurangan di ranah pengawas dan penyelenggara pe-

milu, hingga politik uang. Kecurangan itu, kata dia, telah bersifat terstruktur, sistematis dan massif. “Ya, saya kira masih ada jalan di jalur hukum, apalagi yang kami ungkap ini soal politik uang. Karena Mendagri pernah me­ngatakan, politik uang itu bisa diajukan ke

jalur hukum,“ ucapnya. Disinggung tawaran kubu lawan yang coba merangkul, Suranto belum akan membahasnya. Dia menegaskan masih akan menggunakan jalur hukum. Dari sejak awal, sambung Suranto, kubu Irvan-Herman sudah mencoba mere-

dam dengan menawarkan rangkulan, namun ditolak. Karena baginya, me­ ngungkap kebenaran lebih penting. “Saya belum selesai, masih ada upaya lain. Karena banyak kecurangan, mudahmudahan Allah membukakannya,” pungkasnya. (nuk)

... Jalan Menuju Gunung Padang Tertutup, Warga Gotong Royong DARI HALAMAN 1...

“Sekarang sudah bisa dilalui lagi, semuanya berkat gotong royong warga,“ jelasnya.

Peristiwa longsor menambah daftar kejadian bencana alam yang melanda Cianjur sejak awal Januari 2016. Sebelum longsor

melanda Kampung Cipanggulaan, Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka, angin putting beliung menerjang Kampung Cicadas, Desa

Salagedang, Kecamatan Cibeber, Senin (18/1). Akibatnya, tiga orang luka-luka, 10 rumah roboh tertimpa pohon besar. (zen)

BERIKUT DATA BENCANA SELAMA JANUARI SELASA, 5 JANUARI 2016: Banjir melanda Kampung Tipar RT 02/02 dan Kampung Caringin, Desa Babakan Caringin, Kecamatan Karangtengah. Pengungsi berjumlah 51 jiwa (10 kepala keluarga). Korban material 10 rumah rusak, jalan desa terkikis sekitar 100 meter, dua hektar sawah terendam serta Kantor Desa Babakan Caringin rusak ringan. RABU, 6 JANUARI 2016: Bencana longsor menerjang Kampung Cisuba RT 02/03, Desa Muara Kidul, Kecamatan Sindangbarang. Korban pengungsi empat jiwa (1 KK), satu unit rumah milik Makmur roboh, satu unit milik Ceceng Abdul Kodir rusak ringan, dua unit rumah milik Kamal Arip Saepudin dan Romlah terancam terkena longsor lanjutan.

RABU, 6 JANUARI 2016: Longsor di Jalan RA Natamanggala (Depan Puri Asri), Desa Bobojong, Kecamatan Mande. Robohnya tebing setinggi 11 meter mengakibatkan sepertiga (8 meter) badan jalan amblas. SELASA, 12 JANUARI 2016: Banjir dan longsor di Desa Girimukti, Kecamatan Campaka. Akibatnya ruas jalan penghubung Desa Susukan dan Desa Girimukti tergerus air. Jalan mengalami rusak ringan dan saluran air rusak sedang. SELASA, 12 JANUARI 2016: Longsor di Jalan Raya Cugenang, Kampung Cibeureum Palalangon, Cijedil, Kecamatan Cugenang. Longsoran bukit setinggi 10 meter dengan luas longsoran mencapai 25 meter, menutup

bahu jalan. Akibatnya, jalur ke puncak, baik dari arah Bogor maupun Cianjur ditutup sejak pukul 18.00 WIB. Jalur kembali normal pada Kamis (14/1). RABU, 13 JANUARI 2016: Banjir dan longsor di Kampung Nangeleng Kaler RT 02/04, Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur. Dua unit rumah milik Samsul Ramli dan Dedi Suhendi roboh, empat unit rumah lainnya milik Hendri, Iwan, Aang dan Rudiansyah, terendam air. RABU, 13 JANUARI 2016: Banjir di Kampung Sarampad Kaler RT 01/03, Desa Sarampad, Kecamatan Cugenang. Seperempat badan jalan amblas. Ukuran jembatan 6x4 meter. RABU, 13 JANUARI 2016: Banjir di Kam-

pung Warungkiara RT 03/09, Desa Sukamaju, Kecamatan Cianjur. Satu bedeng kontrakan yang dihuni 3 kepala keluarga hancur, dinding penghalang sungai sepanjang 5 meter ambruk. KAMIS, 14 JANUARI 2016: Banjir di Kampung Cariu RT 02/09, Desa Sarampad, Kecamatan Cugenang. Jembatan selebar 15 meter dan tinggi tiga meter hancur terkikis air. Akibatnya jalur perekonomian antardesa terputus. SENIN, 18 JANUARI 2016: Angin putting beliung menerjang Kampung Cicadas, Desa Salagedang, Kecamatan Cibeber. Tiga orang luka-luka, 10 rumah roboh tertimpa pohon besar. Kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

NET

Gabung ISIS, Kewarganegaraan Akan Dicabut JA K A RTA -Pemerintah akan bersikap tegas terhadap warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi pengikut ISIS di luar negeri. Bagi mereka yang terlibat, akan dicabut kewarganegaraannya. Jadi mereka yang sedang berada di negeri orang tidak bisa lagi kembali ke Indonesia. Penegasan peme­ rintah itu akan dituangkan dalam revisi UU Terorisme No 15/2003. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjawab perta­ nyaan wartawan soal apa­ kah revisi Undang-Undang Terorisme juga bakal memasukkan poin pencabutan kewarganegaraan WNI yang bergabung dengan kelompok teroris di luar negeri seperti ISIS.

“Iya, termasuk itu,” ujarnya di Istana Negara kemarin (20/1). Menko Polhukam Luhut Pandjaitan menambahkan, pencabutan kewarganegaraan merupakan langkah preventif agar para pengikut ISIS tidak bisa menyebarkan paham radikalisme saat kembali ke Indonesia “Jadi, kalau dia joint foreign fighter (bergabung dengan tentara asing sepe­ rti ISIS, red), dia harus melepas kewarganegaraannya,” katanya. Aksi serangan teror di Jakarta Pusat memang memantik inisiatif peme­ rintah untuk memberikan payung hukum lebih luas kepada aparat keamanan untuk mencegah maupun menindak aksi teror. Menu-

Seluruh Honorer K2 Wajib Ikut Aksi 10 Februari JAKARTA-Rencana honorer kategori dua (K2) melakukan aksi demo besar-besaran di depan Istana Negara pada 10 Februari 2016 sudah dipersiapkan sejak rakornas di Palembang. Ketua Tim Investigasi Forum Honorer K2 Indonesia Riyanto Agung Subekti alias Itong mengatakan, keputusan rencana aksi diambil saat itu sebagai antisipasi bila dalam raker MenPAN-RB Yuddy Chrisnandi membatalkan pengangkatan K2 menjadi CPNS. Ternyata benar, Yuddy menyatakan tidak akan me­ ngangkat honorer K2. “Kami sudah punya dugaan-dugaan tidak adanya niat baik pemerintah. Ini ditandai dengan anggaran yang tidak dimasukkan ke dalam APBN 2016 dan dugaan kami tidak meleset sebab MenPAN-RB membatalkan semua janjinya,” tegas Itong kepada JPNN, Kamis (21/1). ‎Itong menambahkan, aksi besar-besaran ini mewajibkan seluruh honorer K2 hadir untuk ikut aksi di depan Istana. Istana dipilih sebagai sasaran utama karena Pre­ siden Jokowi dianggap yang bisa menyelesaikan masalah K2. “Apa boleh buat, kalau dengan demo presiden bisa melek ke honorer K2, maka akan kami tunjukkan. Kami minta presiden mengeluarkan diskresi bagi honorer. Bisa di-

NET

rasakan bagaimana bila tiga hari tanpa honorer,” ujarnya. Selain itu,masalah hono­ rer K2, kecurangan rekrutmen CPNS 2013, juga akan dibawa ke Mahkamah Internasional melalui ILO (International Labour Organization). “Pemerintah telah berbuat kecurangan secara ber-

NET

JAKARTA–Anggota Komisi III DPR Ruhut Poltak Sitompul membela Jaksa Agung HM Prasetyo yang keberatan dengan adanya

catatan Komisi III DPR ketika memutuskan membentuk Panitia Kerja (Panja) terkait Penanganan Hukum Kasus Freeport. Bahkan,

jagung dalam skandal Papa Minta Saham yang diduga melibatkan Setya Novanto. Namun, Ruhut tidak bisa berbuat apa-apa ketika hal itu menjadi catatan dalam kesimpulan rapat dengan Jaksa Agung HM Prasetyo, Rabu (20/1) malam. Begitu juga saat disampaikan kalau pembentukan Panja justru diusulkan oleh pimpinan Komisi III DPR dari Fraksi Demokrat, Benny K Harman. “Yang tidak setuju aku sendiri. Komisi III ada 50 orang. Benny kan mau ngomong apa terserah,” pungkasnya. (net/zlf )

jamaah dalam rekrutmen CPNS Tahun 2013 serta mendzolimi 439 ribuan honorer K2 dan keluarganya. Jadi tidak salah kalau ILO turut campur dengan permasalahan, karena sudah menyangkut hak-hak azasi manusia dan hajat hidup orang ba­ nyak,” paparnya. (net/zlf )

Kapolri Minta Data Konkret Pelanggaran HAM

Ruhut Nilai Putusan Komisi III Berlebihan politikus Partai Demokrat itu menyatakan apa yang telah diputuskan oleh komisi bidang hukum bersama mini fraksi tersebut, berlebihan. “Lebay itu. Aku Komisi III, mereka membela No­ vanto. Harusnya serahkan ke lembaga penegakan hukum, kan sudah selesai ini,” kata Ruhut di gedung DPR, Jakarta, Kamis (21/1). Selain rencana membentuk Pansus Freeport, Komisi III DPR mendahului dengan pembentukan Panja Freeport yang nantinya mengawasi penegakan hukum yang dilakukan Ke-

rut Jokowi, saat pertemuan dengan pimpinan lembaga tinggi negara, isu revisi UU Terorisme terus dibahas. “Bisa nanti revisi, bisa nanti perppu (peraturan pemerintah pengganti undang-undang), bisa juga nanti membuat undang-undang baru mengenai pencegahan,” ucapnya. Jokowi mengakui, kebutuhan revisi UU Terorisme sangat mendesak karena munculnya aksi teror yang meresahkan maupun rencana teror yang bisa digagalkan aparat kepolisian. Karena itu, upaya pencegahan harus diintensifkan agar aksi teror tidak terjadi lagi. “Karena itu, butuh payung hukum yang jelas agar polisi berani bertindak di lapangan,” ujarnya. (net/zlf )

NET

JAKARTA–Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menuntut kepada Polri agar lebih memperhatikan HAM saat melakukan pe­ negakan hukum. Menanggapi tuntutan itu, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, mengatakan Komnas HAM harus memberikan data yang konkret agar pihaknya

bisa mengevaluasi pelanggaran tersebut. “Saya minta datanya, rinciannya apa, supaya polisi bisa memperbaiki, mana yang dianggap melanggar HAM, mana yang tidak,” ujar Badrodin, Kamis (21/1). Patut diketahui, Komnas HAM menggelar rapat bersama Polri pada Rabu (20/1)

kemarin, untuk membahas pelanggaran-pelanggaran HAM yang dilakukan polisi sejak 5 tahun lalu. Pasalnya, Komnas HAM menemukan adanya pelanggaran HAM seperti polisi melakukan pe­ ngamanan terduga teroris, terduga pengedar narkoba, dan pelaku kriminal lainnya. Namun, Badrodin menyayangkan, bahwa Komnas HAM tidak membawakan data konkret untuk dijadikan bahan evaluasi. “Hanya berupa aduan, belum diverifikasi sebagian,” tambahnya. “Itu memerlukan data sehingga kami bisa cek sejauh mana pelanggaran yang dilakukan dan upayaupaya perbaikannya, itu yang dibicarakan. Kami diskusi cukup panjang terkait data itu.” (net/zlf )


HALAMAN

7

BC-IKLAN

HOTLINE 0878 20444 290 MINI BARIS: (minimal 3 baris maks 7 baris Rp. 7000/baris IKLAN KOLOM WARNA (FC) (minimal 50mmk s/d 100mmk) Rp. 10.000/ mmk IKLAN KOLOM HITAM PUTIH (BW) (minimal 50mmk s/d 100mmk) Rp. 8.000/mmk IKLAN DISPLAY FC Rp. 10.000/mmk IKLAN DISPLAY BW Rp. 8.000/mmk IKLAN ADVERTORIAL FC 1/2 Halaman Rp.18.900.000 IKLAN ADVERTORIAL BW 1/2 halaman Rp. 15.120.000 IKLAN ADVERTORIAL FC 1 halaman Rp. 37.800.000 (cover belakang) IKLAN ADVERTORIAL BW 1 halaman Rp. 30.240.000 (halaman dalam) IKLAN PENGUMUMAN (minimal 100mmk s/d 330 mmk) Rp. 5.000/mmk IKLAN BANDER FC (minimal 7x30 mmk dan maksimal 7x50 mmk) Rp.22.500/mmk IKLAN BANDER BW Rp.12.500/mmk

JUMAT, 22 JANUARI 2016


HALAMAN

8

JUMAT, 22 JANUARI 2016

website www.beritacianjur.com

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook beritacianjur.com

twitter @berita_cianjur

PT JEMBATAN MEDIATAMA

CIANJUR

Mengucapkan Selamat Atas Penetapan

H. Irvan Rivano M, S.IP, SH., M.Si dan H. Herman Suherman, ST., M.AP

Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Terpilih Periode 2016 - 2021

Kepala Cabang BJB Cianjur Jemi Jamaludin Rafik

Mengucapkan Selamat Atas Penetapan H. Irvan Rivano M, S.IP, SH., M.Si dan H. Herman Suherman, ST., M.AP

Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Terpilih Periode 2016 - 2021

Pimpinan Cabang Sentral Cibeber Ujang Sunarya

Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Cianjur

Mengucapkan

Mengucapkan

Selamat Atas Penetapan

Selamat Atas Penetapan

H. Irvan Rivano M, S.IP, SH., M.Si dan H. Herman Suherman, ST., M.AP

Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Terpilih Periode 2016 - 2021

H. Irvan Rivano M, S.IP, SH., M.Si dan H. Herman Suherman, ST., M.AP

Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Terpilih Periode 2016 - 2021

Direktur RSUD Kab. Cianjur Ratu Tri Yulia

Direktur Perumdan Kab. Cianjur H. Budi Karyawan

Ngerayap Community

Mengucapkan Selamat Atas Penetapan

Mengucapkan

Selamat Atas Penetapan H. Irvan Rivano M, S.IP, SH., M.Si dan H. Herman Suherman, ST., M.AP

Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Terpilih Periode 2016 - 2021

H. Irvan Rivano M, S.IP, SH., M.Si dan H. Herman Suherman, ST., M.AP

Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Terpilih Periode 2016 - 2021

"Kami Titipkan Cianjur Lima Tahun Kedepan Semoga Lebih Maju dan Agamis." Ketua Umum H. Aris Mulkan, SE

Direktur Inside Yosef Soemantri


JUMAT, 22 JANUARI 2016

website www.beritacianjur.com

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook HU Berita Cianjur

twitter @HU_BeritaCJR

HALAMAN

9

James Mulai Dijauhi

JAMES Rodriguez tengah berada dalam situasi yang kurang menguntungkan di Real Madrid. Selain Zidane, sikap kurang baik yang diperlihatkan James tersebut, juga membuat rekan-rekannya yang lain marah, termasuk di antaranya Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos.

OFFSIDE EL SHAARAWY

AC Milan Tak Butuh Jasa El Shaarawy

MILAN-CEO AC Milan, Adriano Galliani menegaskan bahwa Stephan El Shaarawy tak akan kembali ke San Siro. Menurutnya, El Shaarawy kemungkinan akan bertahan di AS Monaco atau bermain di klub lain. El Shaarawy bergabung dengan Monaco pada musim panas lalu dengan status pinjaman dengan opsi pembelian saat jumlah penampilannya mencapai 25 kali. Namun Monaco memutuskan untuk tak lagi memainkannya saat penampilannya mencapai angka 24 dan mengindikasikan bahwa mereka tak ­ingin mempermanenkan El Shaarawy. Keputusan Monaco itu membuat namanya banyak dikaitkan dengan klub lain. Beberapa klub Italia dan juga Inggris disebut tertarik mendatangkannya. Namun saat ditanya mengenai kemungkinan Shaarawy kembali ke Milan, Galliani membantahnya. “El Shaarawy tak bisa kembali ke Milan. Dia bisa bertahan di Monaco atau mencari klub lain. Dengan Luiz Adriano di sini juga, terlalu banyak pemain,” tandasnya. Luis Adriano sendiri disebut gagal pindah ke klub China Jiangsu Suning karena beberapa kesepakatan gagal terjalin,” ucap Galliani. Borussia Dortmund dikabarkan bersiap memberikan jalan bagi Stephan El Shaarawy untuk angkat kaki dari AS Monaco pada bulan Januari ini. (net/yhi)

Derby London Tetap Sengit LONDON-Perseteruan antara Arsene Wenger dan Jose Mourinho kerap membumbui laga antara Arsenal dan Chelsea. Meski kini yang memimpin Chelsea bukan lagi Mourinho, Wenger memprediksi laga akan tetap seru. Wenger dan Mourinho kerap terlibat perang komentar dan sa­ling sindir di media. Di atas lapa­ngan, Wenger dan Mourinho pernah tak saling berjabat tangan sampai terlibat insiden dorong-dorongan. Akhir pekan ini, Arsenal akan bertemu kembali dengan Chelsea di Emi­ rates Stadium, ­Minggu (24/1) malam WIB. Tapi The Blues akan datang dengan nakhoda baru, Guus Hiddink, bukan Mourinho yang sudah dipecat bulan Desember lalu. Chelsea melawat ke Emirates di tengah upayanya untuk memperbaiki posisinya di klasemen. Meski tim tamu datang dalam posisi yang tidak ideal dan tidak ada Mourinho, Wenger memprediksi pertandingan akan tetap berjalan sengit. (net/yhi)

TANCAP GAS S

BAYERN Munich membidik hasil maksimal di laga pertama usai jeda, dalam usaha langsung tancap gas di paruh kedua musim dan melanggengkan keunggulan.

etelah jeda satu bulan Bundesliga akan mulai bergulir lagi pada akhir pekan. Sang juara bertahan Bayern akan membuka paruh kedua dengan lawatan ke markas Hamburg SV, Sabtu (23/1) dinihari WIB. Dari 17 laga di paruh pertama, Ba­yern telah mengoleksi 46 poin untuk menguasai puncak klasemen dengan keunggulan delapan angka dari Borussia Dortmund di posisi dua. “Kami ingin berjalan di

jalur ini bersama-sama dan semoga saja merayakan gelar pada akhirnya. Delapan poin tidak banyak. Satu kekalahan dan cuma tersisa lima angka, dan bisa saja ada kesalahan lain. Jadi kami harus bermain bagus sedari awal sampai akhir dan selalu siaga,” ucap penyerang Bayern Robert Lewandowski. Sementara itu, Kingsley Coman berharap bisa berta-

han lama di Bayern Munich. Bersama Bayern, Coman juga merasa punya kesempatan untuk meraih banyak trofi. Coman langsung bersinar sejak direkrut Bayern dari Juventus pada musim panas lalu. Winger belia asal Prancis itu mendapat banyak kesempatan bermain dan membayar kepercayaan dari pelatih Pep Guardiola. Coman bermain pada 17

Cavani Tertarik Gabung MU MANCHESTER-Edinson Cavani disebut amat tertarik bergabung dengan Manchester United. Menurut laporan yang beredar di beberapa media, striker PSG amat ingin melanjutkan karirnya di Old Trafford, usai kubu Setan Merah disebut ingin segera me­ngajukan tawaran. Agen Cavani dikabarkan akan ­menghubungi pihak United untuk membicarakan mengenai kemungkinan terjadinya kesepakatan antara kedua belah pihak. Tim asuhan Louis van Gaal sedang punya masalah di lini depan, dengan ha­nya

membuat 28 gol dalam 22 pertandingan. Wayne Rooney menjadi pencetak gol terbanyak tim de­ngan koleksi enam. Namun catatan Cavani lebih impresif, dengan 10 gol dalam 17 pertandingan Ligue 1 yang ia mainkan. Aksi Cavani terlihat kian luar biasa, usai ia di­ kabarkan bermain di posisi yang bukan favoritnya. Pemain Uruguay diklaim tak puas dengan keputusan pelatih Laurent Blanc yang kerap menurunkannya di sisi sa­ yap, demi mengakomodasi Zlatan Ibrahimovic. Cavani masih terikat kontrak hingga 2018 di Parc des Princes.

Sementara itu, Manchester United mendapat kabar gembira usai Antonio Valencia kembali berlatih, setelah sebelumnya mengalami cedera kaki. Pemain Ekuador mengalami masalah di kaki kirinya, kala United bermain imbang tanpa gol melawan Manchester City pada Oktober silam, dan klub sempat berharap sang pemain pulih tanpa harus menjalani operasi. United sendiri tak mengumumkan berapa lama lagi Valencia akan absen. Dan ini bukan kali pertama sang pemain menepi untuk waktu yang lama, setelah sempat absen enam bulan pasca mengalami cedera pada September 2010 silam. (net/yhi)

pertandingan bersama Ba­ yern di paruh pertama musim ini, 14 di antaranya sebagai starter. Dia menyumbangkan empat gol dan tujuh assist. Coman saat ini berstatus pemain pinjaman dari Juve selama dua musim. Bayern punya opsi untuk mempermanenkannya. “Saya ingin bertahan di Bayern selama beberapa tahun. Saya memiliki kondisi yang luar biasa di sini. Saya sangat bahagia, ini tak cuma tergantung pada saya. Jika saya

bisa terus bermain baik, saya bisa saja bertahan lebih dari dua tahun di Munich. Di sini, saya punya kesempatan untuk memenangi banyak trofi, dan pertama-tama titel Bundesliga. Bagi saya itu akan menjadi gelar liga ketiga secara beruntun setelah di Italia bersama Juventus dan di Prancis bersama PSG. Kami juga ingin memenangi Piala Jerman dan Liga Champions. Kami lapar dan kami ingin semaksimal mungkin,” ucap Coman. (net/ Yadi Haryadi/”BC”)***


HALAMAN

10

SPORT

Tugas Berat Menanti Tunggal Putri Indonesia JAKARTA-Menurunnya prestasi tunggal putri di kejuaraan internasional memaksa PBSI memutar otak agar mereka bisa tampil di Olimpiade 2016. Selain memberikan latihan, PBSI juga mengatur sejumlah rencana agar pemain yang turun di nomor tunggal putri seperti Linda Wenifanetri bisa ikut serta dalam pesta olahraga empat tahunan tersebut.

“Jelang olimpiade, kami harus lebih selektif dalam memilih turnamen untuk Linda. Jangan sampai salah strategi. Kondisi Linda hingga saat ini cukup baik, cedera sudah pulih. Saya inginnya Linda bikin gebrakan sebelum Olimpiade supaya meningkatkan rasa percaya dirinya,” kata Kepala Pelatih Tunggal Putri PBSI, Edwin Iriawan. (net/pur)

JUMAT, 22 JANUARI 2016

:: MALAYSIA MASTERS 2016 ::

Dejan Arsitek Baru Persib

Ronald/Melati Melenggang ke Perempat Final

PERSIB telah memiliki sosok arsitek baru pengganti Djadjang Nurdjaman. Ia adalah pelatih kelahiran 22 Januari 1969 di Belgrade, SFR Yugoslavia.

NET

MALAYSIA-Ganda campuran Indonesia, Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani melaju ke babak perempat final turnamen bulu tangkis Malaysia Masters 2016. Di babak kedua, Kamis (21/1), Ronald/Melati menyingkirkan pasangan Rusia, Evgenij Dremin/Evgenia Dimova Laman resmi turnamen mencatat, Ronald/Alexander

harus bertarung tiga game selama 38 menit untuk mengalahkan lawannya 21-12, 12-21, 21-11. Di babak perempat final, Ronald/Melati akan menghadapi pemenang pertandingan antara unggulan keempat asal Hong Kong, Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah dan pasangan Korea Selatan, Kim Gi Jung/Shin Seung Chan. (net/pur)

M

anajer Persib, Umuh

Muchtar mengatakan, keputusan itu sudah final hasil rapat manajemen dan para petinggi PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) beberapa waktu lalu. Dejan, menurut Umuh, sudah menyatakan kesiapannya untuk bergabung dengan Maung Bandung. “Kita sudah sepakat dan Dejan pun sudah menyatakan kesiapan. Katanya Dejan mau datang minggu depan ke Indonesia,” kata Umuh. Dejan terpilih dari empat pelatih lain yang dibidik Maung Bandung, selain mempunyai lisensi pelatih profesional Eropa, mantan pelatih Persipasi Bandung Raya (PBR) ini dinilai cukup mempuni dan cakap meramu pemain muda. Pria yang menikahi wanita asal Manado, Venna Tikoalu dan dikaruniai seorang anak, Stefan Antonic ini merupakan mantan pemain sepakbola yang pernah merumput di Indonesia bersama Persebaya Surabaya, Persita Tangerang dan Persema Malang. Pada tahun 1987, Dejan pernah membela Tim Nasional Yugoslavia U-21. Sebagai pelatih pun, Dejan bukan sosok yang asing. Pada tahun 2005–2008 ia sempat melatih tim asal Hong Kong, Kitchee SC bahkan melatih Tim Nasional Hong kong. Sementara di Indonesia, tim seperti Arema Indonesia, Pro Duta dan Pelita Bandung Raya (PBR) pernah menggunakan jasanya. (net/pur)

:: MOTO GP ::

Peluang Indonesia Gelar MotoGP 2017 Kian Menipis JAKARTA-Pemerintah Indonesia harus berjibaku dengan waktu demi merealisasikan mimpi untuk jadi tuan rumah MotoGP 2017. Sejauh ini Presiden RI, Joko Widodo belum memberikan Keppres pada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Padahal Keppres tersebut sudah ditunggu oleh Dorna selaku operator atau penyelenggara pentas MotoGP. Kepala komunikasi publik Kemenpora, Gatot S Dewa Broto mengatakah bahwa saat ini Presiden Jokowi masih ingin merevisi Keprres tersebut. Pihak istana negara mengajukan agar finalisasi master plan yang mereka minta segera diselesaikan oleh pengelola Sirkuit Sentul. Jika master plan tersebut belum selesai, Keppres tidak akan ditandatangani oleh presiden. “Kami tidak ingin mendorong Presiden Joko Widodo menandatangani sesuatu yang muatan hukumnya tinggi,” kata Gatot. Dalam beberapa hari terakhir, Tinton Soeprapto selaku perwakilan Sirkuit Sentul data-

ng ke Kemenpora untuk mendorong percepatan finalisasi Keppres. Namun baru hari ini Tinton menerima saran dari Kemenpora untuk menyelesaikan master plan yang diminta presiden. Selain Keppres, Gatot juga menjelaskan bahwa baru-baru ini pihaknya menemukan masalah karena anggaran Rp 5 miliar yang mereka janjikan untuk renovasi Sirkuit Sentul, ternyata tidak bisa cair. Pasalnya, Sirkuit Sentul bukan milik negara melainkan kepunyaan swasta. “Hingga saat ini kami belum menemukan cara menggunakan anggaran pemerintah untuk sektor swasta. Karena aturan kita, APBN tidak bisa digunakan untuk sektor swasta murni. Kalau seperti GBK kan milik negara, itu tidak ada masalah,” jelasnya. Namun Kemenpora sudah menyiapkan skenario kedua. Apabila anggaran Rp 5 miliar itu benar-benar tidak bisa digunakan untuk membantu Sirkuit Sentul, maka pihaknya bakal melobi sponsor agar ikut serta dalam proyek renovasi ini. (net/pur)

KARIR KEPELATIHAN 2005–2008 2008–2009 2009 2010 2010–2011 2011–2012 2012-2013 2013 2014 2016

KITCHEE TIM NASIONAL HONG KONG TSW PEGASUS SHATIN TAI CHUNG TUEN MUN AREMA INDONESIA PRO DUTA PELITA BANDUNG RAYA PERSIB BANDUNG

Pembalap Indonesia Tatap Moto2 2017

ALI ADRIAN RUSMIPUTRO

JAKARTA-Pembalap Indonesia, Ali Adrian Rusmiputro ingin tampil di kejuaraan dunia Moto2 musim 2016. Hal itu diutarakan Ali dalam jumpa pers bersama Deputi IV Bidang Pembinaan Prestasi, Djoko Pekik di Media Center Kemenpora. Tahun ini, Ali akan turun sebagai pembalap wildcard di ajang World Championship. Dengan begitu, Ali berharap akan tampil sebagai pembalap Moto2 pada musim 2017 yang rencananya juga diikuti Indonesia. “Saya akan ikut wildcard dulu di Moto2 2016. Jika prestasi saya baik, maka saya akan dapat kontrak penuh di musim 2017,” tutur Ali. Musim lalu, Ali tampil penuh di ajang CEV Moto2 (Kejuaraan Eropa). Ini membuat-

nya optimistis bisa ikut serta di Moto2 World Championship 2016. Adapun tim yang paling dekat untuk menggandeng pembalap berusia 22 tahun ini adalah Stop And Go Racing Team. “Kemungkinan besar di Stop And Go, bareng sama Luis Salom. Kalau jadi, nanti saya wildcard di Sepang (Malaysia) dan beberapa seri di Eropa tapi kami mempertimbangkan Kalec. Sebab, Kalec memenangkan gelar juara dunia tahun lalu,” tambahya. Dalam kesempatan tersebut, Djoko Pekik mengatakan bahwa pemerintah telah berkomitmen mendukung prestasi Ali di kancah balap internasional. “Pemerintah akan support penuh Ali supaya tampil dan berprestasi di ajang ­balap internasional,” ujarnya. Pada 2015, Ali juga memenangkan tiga seri pada kejua­ raan Spanish National Championship. Kemenangan inilah yang membuatnya kepincut gabung dengan tim balap Spanyol. Minggu ini, Ali rencananya akan langsung menuju Spanyol untuk menjalani serangkaian latihan. Ia akan dilatih oleh David Garcia yang juga menangani Esteve ‘Tito’ Rabat, juara dunia Moto2 2014. (net/pur)

Reuni Dejan dan Dias Angga

Bobotoh Dukung Dejan BANDUNG-Kehadiran Dejan Antonic sebagai pelatih kepala Persib mendapat respon positif dari bobotoh. Viking Persib Club (VPC) menyuarakan akan selalu berdiri bersamasama tim dan pelatih baru untuk kembali membawa kebanggaan buat pecinta Persib. Kelompok suporter yang didirikan tahun 1993 itu percaya Dejan bisa mempertahankan prestasi yang pernah dicapai seperti Djadjang Nurdjaman. “Sebagai bobotoh (suporter) kita harus selalu optimistis dan percaya kepada siapapun pemain atau pelatih yang ada bersama tim. Sama seperti kepada Dejan, kita akan selalu mendukung dan percaya Dejan akan memberikan yang terbaik buat tim,” kata Yana Umar sebagai salah satu tokoh di VPC. Hal senada disampaikan Bomber. Kelompok suporter bobotoh yang identik menon-

NET

ton tribun utara Stadion Si Jalak Harupat tersebut juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada Dejan. Mereka menulis melalui foto Dejan bersama General Coordinator Panpel Persib, Budhi Bram yang diunggah pada akun instagram resminya. “Wilujeung sumping (selamat datang) Coach Dejan Antonic,” tulisnya sekitar 14 jam yang lalu atau pada, Rabu (20/1) sekitar pukul 18.00 WIB. Dejan merupakan pelatih yang didatangkan untuk mengisi kursi arsitek Persib. Pelatih sebelumnya Djadjang Nurdjaman terbang ke Italia untuk menambah ilmu sepakbola di Inter Milan. Kerja sama PERSIB dan Inter Milan untuk Djadjang dalam Program Dua Biru Bersatu ini rencananya berlangsung satu tahun. (net/pur)

BANDUNG-Pemain belakang Persib, Dias Angga Putra kembali akan merasakan tangan dingin Dejan Antonic. Pelatih yang pernah memimpinnya saat bersama Pelita Bandung Raya (PBR) pada musim 2014 ini menjadi pengganti posisi D ­ jadjang Nurdjaman sebagai pelatih kepala. Dias melihat sosok Dejan cocok untuk menjadi figur pengganti Djadjang yang sedang belajar di Italia. Selain andal meracik strategi untuk tim, pelatih asal Serbia ini dikenal piawai dalam

memberikan motivasi untuk pemain yang diasuh­ nya. Terbukti, sebagai tim yang tidak diunggulkan, PBR mampu menembus babak semifinal ISL 2014. “Dia selalu memberikan motivasi kepada pemainya untuk selalu menang di dalam pertandingan. Dia terlihat sangat punya ambisi untuk selalu memenangkan pertandingan. Motivasi itu yang membuat pemain tampil habis-habisan dalam setiap pertandingan,” kata Dias, Kamis (21/1). Dejan juga akan memberikan jam terbang lebih buat pemain yang mau bekerja keras. Me n u r u t nya, tidak a k a n

a d a tempat buat pemain yang bermalas-masalan jika dilatih Dejan. Hal itu pula yang membuat pola

berfikir pemain berubah dan ingin selalu memberikan yang terbaik dalam setiap latihan apalagi pertandingan. Bahkan, tidak ada dalam pandangan Dejan mana pemain senior dan muda. Semuanya sama. Yang membedakan adalah etos kerja pemain selama latihan dan pertandingan. Seperti saat di PBR lalu, beberapa pemain muda sukses dipoles Dejan menjadi sosok pesepakbola luar biasa. Bahkan, pemain binaannya diminati tim lain, salah satunya Dias Angga dan Ilija Spasojevic oleh Maung Bandung. “Dia tidak terlalu membutuhkan pemain bintang, yang penting mau kerja dia yang berhak main. Waktu di PBR, Dejan mendapat prestasi yang bagus. Kalau Dias lihat, dia sukanya sama pemain yang mau kerja keras,” ucapnya. Dias senang Dejan dipilih manajemen untuk melatih PERSIB. Menurutnya siapapaun yang melatih PERSIB tetap harus didukung. “Prinsipnya Dias dukung penuh. Bagi Dias siapapun pelatihnya optimistis saja,” ujarnya. (net/pur)


HALAMAN

11

LIFE STYLE

Apa yang Anda kenakan adalah bagaimana Anda menampilkan diri ke dunia, terutama hari ini, ketika kontak manusia begitu cepat. Fashion adalah bahasa instan.” Miuccia Prada Italian Fashion Designer

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Batasi Kreativitas Diri NYARIS pingsan melihat donat. Sakit perut ketika cuaca berubah mendung. Sepertinya konyol, namun fobia adalah persoalan serius. Butuh bantuan ahli untuk mengatasinya.

B

ILUSTRASI/NET

isa jadi seseorang memerah, tangannya gemetar, keringat dingin mulai mengucur ketika melihat ada kardus bertuliskan merek donat di atas meja rapat yang sedang dikerubungi rekan-rekan kerjanya. Ia langsung pergi meninggalkan ruang kantor. Konyolnya, seseorang itu sangat takut pada donat. Perasaan takut dan jijik lang­ sung meluap setiap kali melihat kue de­ ngan lubang di tengah itu. Siksaan ini su­ dah dirasakannya sejak remaja. Seseorang sebisa mungkin menyimpan persoalannya itu untuk dirinya saja, karena begitu te­ man-temannya tahu kelemahannya, ia kerap dipermainkan. Setelah menikah, persoalan itu mem­ buatnya lumayan repot karena gerai donat semakin banyak di mal dan pertokoan. Berbeda dengan seseorang yang pho­ bia donat, seseorang lain bisa saja selalu dicekam ketakutan tiap kali langit gelap karena mendung. Benaknya mendadak dibanjiri bayangan kejadian alam yang bisa terjadi di luar kendalinya. ia me­ rupakan orang dengan phobia men­ dung. Baginya, mendung itu berpotensi hujan badai, bahkan rasanya juga seperti tanda-tanda kiamat. Ia baru lega ketika akhirnya hujan turun dengan biasa, tanpa angin kencang dan petir. Mendung gelap amat berdam­ pak pada aktivitasnya sehari-hari. Tiap kali langit mendung, ia berdebar-debar, kesulitan berkonsentrasi, juga kehilang­ an fokus ketika diajak berbincang oleh

orang lain. Perutnya juga selalu bereaksi buruk tiap kali langit gelap, ia mendadak buangbuang air dan sama sekali kehilangan se­ lera makan. Semakin dewasa ketakutannya bukan berkurang, malah bertambah. Ia juga merasa tidak nyaman berada di ketinggian, misalnya saat bepergian de­ ngan pesawat terbang. Ia pun cemas akan ada gempa apabila berada di dalam gedung tinggi dan tertutup. Ketakutannya berubah menjadi pengalaman traumatik ketika ta­ hun 2006 terjadi gempa di Yogyakarta. Beragam upaya untuk mengurangi ke­ takutan sudah ia coba. Mulai dari meditasi, yoga, reiki, hingga konsultasi ke psikolog, tetapi belum banyak berkurang. Terapis yang juga hypnotherapist bersertifikasi, Anthony Dio Martin, me­ nyebutkan, fobia terbentuk akibat proses stimulus-respons yang berinteraksi terusmenerus sehingga otak terkondisikan (belajar) bahwa sesuatu itu menakutkan. Dio Martin merujuk pada teori kondisioning klasik Pavlov, dengan eks­ perimennya yang terkenal yang menggu­ nakan anjing. Menurut Dio Martin, proses stimulusrespons yang terjadi di otak itu awalnya memunculkan perasaan cemas yang tidak beralasan, yang karena terus dikondisi­ kan kemudian menjadi takut berlebihan, trauma, dan akhirnya menjadi fobia. ”Untuk penyembuhannya perlu meng­ ubah bagaimana otak kita menyimpan memori tentang hal yang menakutkan itu,” kata Dio Martin.

”Fobia bisa disebabkan oleh sesu­ atu yang terjelaskan, tapi bisa juga oleh sesuatu yang tidak spesifik. Saya pernah menangani kasus seseorang yang sangat takut sama buah, ternyata pada waktu kecil, dia dipaksa ayahnya untuk makan segala macam buah. Ini penyebabnya jelas. Tetapi, ada juga fobia yang pe­ nyebabnya tidak spesifik, seperti takut melihat paruh ayam, mata kucing, dan lainnya. Pokoknya takut,” kata Dio Martin yang mendalami terapi NLP (neuro-linguistic programming) un­ tuk menangani kasus-kasus fobia. Menurut Dio Martin, fobia bisa disembuhkan, namun penyembuhan­ nya tidak bisa melalui konseling, teta­ pi harus melalui terapi, karena fobia berhubungan dengan proses di otak. ”Banyak yang menganggap fobia bisa disembuhkan sendiri. Ini sulit dilakukan karena yang bersangkutan tidak bisa menolong dirinya sendiri. Jadi harus dengan bantuan tenaga profesional,” kata Dio Martin. Tak sedikit penderita fobia yang enggan diterapi karena ”malu” dan menganggap persoalan yang diha­ dapinya sepele. ”Padahal, fobia itu ti­ dak ada yang konyol. Apalagi kalau su­ dah sampai mengganggu aktivitas dan berdampak pada kebahagiaan hidupnya. Itu butuh terapi. Jangan sampai potensi untuk khawatir tidak beralasan itu kemu­ dian merembet kepada hal lain,” katanya. (net/Raka Pramudya/”BC”)***

Delapan Phobia Unik di Dunia PHOBIA adalah rasa takut yang dialami oleh seseorang pada suatu hal atau fenomena. Berbeda dengan rasa takut biasa, phobia biasanya menimbulkan rasa takut yang ber­ lebihan dan seringkali tanpa alasan. Meski begitu, phobia bisa dipicu oleh trauma atau hal lainnya. Hingga saat ini tercatat 500 jenis phobia, mulai dari yang paling banyak dialami hingga yang paling langka. Nah, berikut ini beberapa jenis macam Phobia paling aneh dan unik di dunia

ILU

ST R

AS

I/N ET

1. Globophobia Pernahkah kamu merasa ketaku­ tan saat berada di sebuah pesta yang dipenuhi balon? Atau kamu men­ jerit saat temanmu meng­ gosokkan balon ke rambut? Kemung­ kinan kamu menderita phobia

terhadap balon yang populer dengan nama globophobia. 2. Ombrophobia Beberapa orang memang gak suka dengan hujan. Hujan membuat aktivi­ tas terhambat, pakaian basah, banjir, dan berbagai alasan yang membuat seseorang membenci hujan. Namun kalau kamu menjerit-jerit ketaku­ tan saat terkena tetesan hujan atau meringkuk saat hujan turun di luar rumah. Kamu mengidap ombrophobia atau ketakutan terhadap hujan. 3. Trypophobia Kamu selalu menolak saat temanmu mem­ belikanmu donat dan malah memilih kue tanpa lubang? Kamu sering bergidik saat melihat sesuatu yang berlubang? Kemungkinan kamu mengidap trypophobia alias fobia terhadap sesuatu yang ber­ lubang.

4. Pognophobia Penelitian terbaru menunjuk­ kan peningkatan jumlah wanita yang takut melihat pria berjenggot. Bukan sekadar takut, tapi sampai berteriak ketakutan. Sebab perempuan tersebut mengidap pognophobia alias phobia terhadap jenggot. 5. Ergophobia Membenci pekerjaan dengan menakuti pekerjaan adalah dua hal yang berbeda. Saat kamu mengidap ergophobia, kamu akan ketakutan saat mesti bekerja sama dalam ke­ lompok, berbicara di depan umum, atau memimpin suatu kelompok. Ya, ergophobia berarti takut terhadap pekerjaan. 6. Emetophobia Sejauh ini, baru inilah phobia yang paling masuk akal. Fobia terhadap muntah. Beberapa orang memang takut dan jijik melihat muntah, tapi beberapa yang lain ketakutannya tak dapat dimengerti. 7. Triskaidekaphobia Banyak orang yang memiliki pho­ bia atau ketakutan terhadap angka 13. Ketakutan tersebut terkadang dikait­ kan dengan hal-hal berbau takhayul. Orang yang ketakutan akan angka 13 akan gelisah terhadap semua hal yang berbau angka 13. 8. Venustraphobia/Caligynephobia Rasa takut yang berlebihan terhadap perempuan cantik. Sama halnya dengan phobia jenis lain, phobia ini juga disebabkan stimulan yang tidak wajar, tapi ti­ dak membahayakan jiwa. Biasa­ nya disebabkan oleh kejadian atau pengalaman buruk yang berkaitan de­ ngan perempuan cantik yang mengaki­ batkan trauma psikologis si penderita­ nya. (net/Raka Pramudya/”BC”)***

Terapi Tidur Plus Aroma Bantu Atasi Phobia TIM peneliti di Amerika Serikat menemukan bahwa aroma tertentu, jika terhirup saat tidur dapat membantu mengurangi ketakutan atau phobia terhadap sesuatu. Penelitian ini melibatkan 15 responden untuk meng­ hubungkan dua gambar, yang terkait aroma dan ketaku­ tan. Saat tertidur di ruang tidur laboratorium, mereka terpapar dengan satu aroma tertentu. Di antaranya jeruk, mentol, cengkeh, juga kayu. Ketika bangun tidur, me­ reka menjadi tidak lagi takut dengan gambar yang diperli­ hatkan sebelum tidur. Aroma tertentu yang terhirup saat tidur tadi turut membantu menghilangkan ketakutan ini. Teorinya, saat seseorang tidur lelap maka memori berproses khususnya yang berkaitan dengan emosi.

Riset ini juga menunjuk­ kan, semakin lama waktu tidur dengan paparan aroma tertentu, akan semakin besar dampaknya terhadap berku­ rangnya phobia. Para peserta penelitian ini sendiri tidur selama lima hingga 40 menit. Peneliti juga mengukur perubahan sikap ini dari jumlah keringat di kulit, dan dengan pengukuran mela­ lui mesin pemindai otak. Pe­ngukuran ini memperli­ hatkan ada perubahan terkait dengan memori dan pola dalam kegiatan otak yang ter­ kait dengan emosi. Ketua tim peneliti, Dr Katherina Hauner dari Northwestern Feinberg School of Medicine, Chi­ cago mengatakan walaupun temuan ini belum menun­ jukkan adanya pengurangan phobia secara signifikan, namun hasil penelitian ini memberikan harapan baru. “Perawatan untuk phobia bisa di­

tingkatkan pada saat tidur,” ungkapnya. Bagaimanapun, dia mengatakan perlu ada pe­ nelitian lebih lanjut un­ tuk memahami dampak dari terapi tidur terhadap phobia.”Riset ini hanya me­ nguji dampak terapi dalam sehari. Yang kita perlukan adalah jika terapi dilakukan beberapa minggu, bulan, ta­ hun,” terangnya. (net/Raka Pramudya/”BC”)***

Semakin lama waktu tidur dengan paparan aroma tertentu, akan semakin besar dampaknya terhadap berkurangnya fobia.”

ILUSTRASI/NET


JUMAT, 22 JANUARI 2016

website www.beritaCianjur .com

email redaksi.beritaCianjur @gmail.com

facebook beritaCianjur .com

twitter @berita_Cianjur

Sekdes Mekarwangi Sosialisasi Cegah DBD HALAMAN

12

Rahmat Kurniawan

MEKARWANGI-Penyakit demam berdarah dengue (DBD) kini mulai mewabah dibeberapa desa di Kecamatan Haurwangi. Akibat gigitan nyamuk aedes aegypti tersebut, sepuluh warga telah mendapatkan perawatan.

Penyakit demam berdarah merupakan penyakit demam akut yang disebabkan oleh virus dengue. Virus ini masuk ke peredaran darah manusia melalui gigitan nyamuk dari genus Aedes. Nyamuk ini dapat mengganggu sistem pembekuan darah dan pem-

buluh darah kapiler, sehingga dapat menyebabkan perdarahan. Mewabahnya penyakit ini membuat khawatir warga, untuk mengantisipasi hal ini, Sekertaris Desa Mekarwangi, Rahmat Kurniawan, akan melakukan sosialisasi pencegahan DBD ini de-

ngan membuat surat edaran pada seluruh RT/RW, serta tokoh masyarakat, agar seluruh warga waspada akan terjadinya penyakit DBD dengan cara membersihkan tempat penampungan air, serta mengubur kaleng bekas dan membersihkan lingkungan. (pip)

Pemdes Neglasari Gelar Musrenbang

BERITACIANJUR/ APIP SAMLAWI

MUSRENBANG - Pemerintah Desa Neglasari, Kecamatan Bojongpicung, gelar Musrenbangdes.

NEGLASARI-Pemerintah Desa Neglasari, Kecamatan Bojongpicung, menggelar rapat tahunan Musyawarah Perencanaan Pembangu­ nan Desa (Musrenbangdes) yang diikuti aparatur desa beserta unsur Muspika Bojongpicung, BPD, LPM, PKK, karangtaruna, serta tokoh masyarakat. Dalam Musrenbangdes ini pemerintah desa melakukan pembahasan mengenai pencapaian pembangunan serta perencanaan pembangunan. Musrenbangdes merupakan rapat program perencanaan yang dilaksanakan oleh pemerintah desa, yang bekerja sama dengan warga dan para pemangku kepentingan lainnya. Musrenbang yang bermakna akan mampu membangun kesepahaman tentang kepentingan dan kemajuan desa. Hasil dari pencapaian pembangunan serta rencana pembangunan yang akan maupun telah dilaksanakan pemerintah desa, dalam setiap tahunnya di

lakukan evaluasi melalui Musrenbangdes, agar hasil maupun rencana dari pembangunan tersebut sebagai upaya atau perwujudan dari peningkatan pembangunan desa untuk terus dikembangkan sehingga apa yang telah dicapai selama ini memberikan kontribusi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Kepala Desa Neglasari, Onang Sobandi, mengatakan, pencapaian pembangunan pada 2015 ini dibahas mengenai anggaran yang bersumber dari bantuan pemerintah pusat, provinsi, maupun pemerintah daerah yang sudah direalisasikan dalam pembangunan. Pembahasan dalam Musrenbangdes kali ini berkaitan dengan rencana pembangunan fasilitas umum atau infrastruktur yang akan meningkatkan kinerja dan meningkatkan taraf perekonomian masyarakat Desa Neglasari, seperti perbaikan jalan, pembangunan TPT, serta perbaikan serta pembangunan fasilitas umum lainnya. (pip)

Kader Posyandu Pertanyakan Dana Insentif

BERITACIANJUR/ APIP SAMLAWI

KADER - Puluhan kader Posyandu di Desa Mekarwangi, Kecamatan Haurwangi gelar pertemuan.

MEKARWANGI-Puluhan kader Posyandu di Desa Mekarwangi, Kecamatan Haurwangi, mengeluh, setelah dana insentif yang menjadi hak mereka belum diterima selama tiga bulan. Dana insentif tersebut sangat berarti bagi para kader Posyandu. Terlebih, tugas mereka melakukan pendataan ibu-ibu dan menimbang balita di kampung juga cukup menyita waktu. Menanggapi hal tersebut, pihak desa sudah berupaya melakukan cara agar para kader ini mendapatkan penjelasan dari pihak Forum Posyandu Kabupaten Cianjur, dengan mengundang mereka untuk duduk bersama. Namun puluhan kader ini harus kembali menerima kekecewaan karena pihak Posyandu kabupaten tidak kunjung datang dalam acara pertemuan tersebut. Kepala Desa Mekarwa­ ngi, Cecep Surahman, mengatakan, pertemuan para kader Posyandu yang dilak-

sanakan di aula desa, tiada lain berdasarkan keinginan para kader itu sendiri, dengan tujuan ingin mempertanyakan uang insentif para kader yang belum dibayarkan selama tiga bulan. “Kami sudah berupaya mempasilitasi para kader ini, namun kenyataannya pihak kabupaten tidak kunjung datang untuk memberikan kejelasan soal uang insentif,” ucapnya. Sementara, pengurus salah satu Posyandu Desa Mekarwangi, Euis (45), mengungkapkan, benar adanya bahwa pihaknya datang pada acara pertemuan tersebut, bukan ingin mengikuti acara pembinaan, melainkan ingin menanyakan tentang belum turunnya dana insentif para kader Pos­yandu selama tiga bulan. “Kami merasa kecewa karena pihak Posyandu kabupaten tidak hadir, untuk memberikan penjelasan soal pembayaran uang insentif para kader selama tiga bulan,” ungkapnya. (pip)

BERITACIANJUR/ APIP SAMLAWI

Pemerintah Desa Kertamukti Berupaya Wujudkan Desa Mandiri dan Sejahtera

Pemdes Percepat Pembangunan LAHIRNYA Undang-undang tentang desa sangat membawa perubahan yang cepat bagi proses pembangunan, dari semula berbasis sentralistik menjadi partisipatif dengan menjadikan masyarakat desa sebagai pelaku utama pembangunan.

U

paya mempercepat pembangunan desa yang mandiri dan sejahtera membutuhkan kerja keras dan pola perencanaan pembangunan yang ha­ rus matang, agar beberapa pola perencanaan pembangunan yang direncanakan untuk mempercepat pembangunan desa bisa ­ terwujud demi peningkatan kesejahteraan desa. Banyaknya bantuan dana mulai dari pemerintah pusat, provinsi, serta kabupaten, terus dimanfaatkan Pemerintah Desa Kertamukti, Kecamatan Haurwangi, untuk melakukan pembangu­ nan baik fasilitas umum maupun pemerintahan, untuk mempercepat pembangu­ nan, demi terwujudnya desa mandiri dan sejahtera. Dikatakan Ketua BPD Kertamukti, Dede Kusnadi, Pola pembangunan yang cukup mendasar pada pembangunan desa tertanam pada aspek partisipatif. Cara ini dilakukan sebagai upaya mempercepat dan meningkatkan kualitas pelayanan, pembangunan, dan pemberdayaan masyarakat desa dengan mengedepankan keber-

samaan, kekeluargaan, dan kegotong-royongan. “Harus adanya peningkatan kualitas pelayanan, pembangunan serta pemberdayaan yang berkeadilan sosial, agar masyarakat mulai dari lapisan bawah tidak merasa mendapat perlakuan yang sama,” katanya. Masih menurut Dede, beberapa program lain untuk peningkatan kemajuan pembangunan juga harus dilakukan dengan membangun kerjasama antar pemerintah dengan masyarakat yang menjadi kunci pelaksanaan implementasi UU Desa, sehingga perlu ada penguatan koordinasi dan keterlibatan aktif seluruh elemen masyarakat, termasuk organisasi atau lembaga swadaya masyarakat, dunia usaha, serta dunia pendidikan. “Sinergi antar elemen masyarakat harus dilakukan dalam rangka mendukung dan mengorganisir kegiatan-kegiatan setiap sektor dalam satu sistem yang terorganisir sekaligus mencegah terjadinya tumpang tindih,” ucapnya. Upaya pembangunan ekonomi lokal mandiri berbasis produksi juga perlu

BERITACIANJUR/ APIP SAMLAWI

PEMBANGUNAN - Pemerintah Desa Kertamukti, Kecamatan Haurwangi, lakukan perbaikan jalan desa.

dilakukan, hal ini akan me­ nunjang upaya penguatan ekonomi dengan ketahanan pangan dan energi yang kuat. Kondisi ini juga menyangkut percepatan penyaluran dan penggunaan bantuan dana desa dalam menggerakkan sektor ekonomi desa. “Bantuan dana untuk desa merupakan penggerak sektor ekonomi di desa. Karena dari total dana desa yang diterima sudah dimanfaatkan untuk pembangunan infrastruktur serta fasilitas umum dan pemerintahan desa,” jelasnya. Melihat pentingnya peran desa dalam tatanan bernegara, Dede menambahkan, untuk terus mendorong pelaksanaan pro­ gram pembangunan desa. Terutama dengan peman-

faatan dana untuk meningkatkan infrastruktur pertanian perdesaan. “Untuk mendukung capaian tersebut, pemanfaatan dana bantuan dialokasikan lebih besar untuk pembangunan infrastruktur, seperti jalan, jemba­ tan, dan irigasi pertanian,” ­tambah Dede. Selain melakukan perbaikan jalan desa, pembangunan jembatan serta irigasi pertanian, Desa Nanggalamekar saat ini masih melakukan pembenahan perbaikan infrastruktur dengan membangun Tembok Penyangga Tanah (TPT) jalan lingkungan antara Kampung Pasir Kunci-Kampung Babakan Pasir Angin sepanjang 1.200 meter. Sementara itu, Ketua

LPM Desa Kertamukti, Endang Hikmah, mengungkapkan, benar adanya bahwa Pemerintah Desa Kertamukti sekarang tengah sibuk berbenah diri, membangun berbagai fasilitas umum yang ada di lingkungan desa setempat. Seluruh pembangu­ nan fasum tersebut berarah pada kemajuan, kesejahteraan warga desa, baik di bidang pendidikan, ekonomi maupun kesehatan. “Selain melakukan pembangunan fasilitas umum, seperti perbaikan jalan, pembangunan TPT, serta sistem pengairan, pihak desa juga telah menerapkan bantuan lainnya pada pembangunan fasilitas pemerintahan, yang tujuannya tetap sama demi kepentingan masyarakat,” pungkasnya. (pip)


JUMAT, 22 JANUARI 2016

website www.beritaCianjur .com

email redaksi.beritaCianjur @gmail.com

facebook beritaCianjur .com

twitter @berita_Cianjur

Pemuda Harus Mampu Berwirausaha CAMPAKA-Kabid Perindustrian Disperindag Kabupaten Cianjur, Didi Ruswandi mengatakan, pemuda saat ini harus memiliki semangat kewirausahaan agar mempunyai peran penting dalam setiap pembangunan di ma-

HALAMAN

13

sing-masing ­daerahnya. “Karakter kewirausahaan tersebut mestinya harus sudah dimiliki oleh para pemuda, baik itu yang berada di kota maupun yang tinggal di perdesaan,” kata Didi kepada “BC” sewaktu dihubungi melalui

sambungan telepon, Kamis (21/1). Dia pun menjelaskan, hikmah dari dilaksanakannya pelatihan ‘Wirausaha Pemuda Desa’ di Kecamatan Cibinong, pada Selasa (19/1) lalu. Seharusnya dapat dipahami sebagai sebuah upaya untuk menum-

buhkembangkan semangat bagi para pemuda buat berwirausaha. “Yang jelas pemuda saat ini harus punya peran dalam setiap pembangunan bangsa, salah satunya adalah pemuda yang memiliki jiwa kewirausahaan,” harapnya. (zen)

FIGUR

Bangga Menjadi TNI

Kapten Arm. Yayan Ruhiat

MENJADI anggota TNI merupakan kebanggaan tersendiri, terlebih tak semua orang bisa menggapai­ nya karena begitu banyak seleksi yang harus dila­ luinya. Apalagi bila sudah menjadi seorang perwira, sebab tak semua anggota TNI dapat meraihnya, selain peminatnya cukup banyak juga pendidikan dan tahapan yang harus dilewati pun jadi salah satu pertimba­ngannya. Selain itu kata Kapten Arm Yayan Ruhiat, salah satu putra terbaik bangsa yang berhasil mencapai­ nya. Ada beberapa tes juga yang harus ditempuh terlebih dahulu, seperti tes fisik, psikologi, dan tes keseha­ tan yang menggunakan sistem gugur selama dalam pelaksanaannya. “Karena itu ketika kita sudah menjadi per-

wira TNI, berarti telah siap untuk mencurahkan segala daya dan upaya dalam menjaga kedamaian NKRI. Selain itu juga harus ikut menjaga agar tak terjadi pertumpahan darah di bumi pertiwi ini,” kata Yayan yang kini dipercaya menjabat Danramil 060812 Campaka saat berbincang di ruang kerjanya, Kamis (21/1). Tak peduli harus jauh dari anak isteri juga sanak saudara sambungnya, karena hal itu sudah merupakan tugasnya. “Makanya saya pun harus selalu siap untuk berangkat, meski ditugaskan ke daerah konflik sekalipun untuk menjaga perdamaian mengemban tugas yang mulia,” tandasnya. Bagi seorang perwira lanjut Yayan, tertib, disiplin, dan siap siaga dalam waktu 24 jam merupakan kewajiban yang harus diemban. “Bagi saya sudah siap dan harus selalu siap, sekalipun dipindah tugaskan dengan resiko jauh dari keluarga,” imbuhnya. Jayalah negeriku, jaya­ lah TNI. Aku bangga karena aku telah terpanggil untuk menjaga kedamaian negeri di bumi pertiwi yang aku cintai. (zen)

Kelola Potensi Alam Cisel dengan Baik dan Benar

Tak Kunjung Mendapatkan Perbaikan

BERITACIANJUR/ CR2

TA N G G E U N G -Daerah Cianjur Selatan (Cisel) memiliki potensi alam yang luar biasa. Hal tersebut dikemukakan warga Kecamatan Tanggeung, Yusup Roida Faisal yang kini duduk di lembaga legislatif mewakili daerah pemilihan (dapil) lima. “Ini anugerah dari tuhan sekaligus pula merupakan modal dasar bagi masyarakat. Kekayaan Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah, tanah subur, dan kearifan lokal yang kita punya pun begitu luar biasa,” ucap legislator partai berlambang beringin kepada “BC” belum lama ini. Namun lanjut anggota Fraksi Partai Golkar, DPRD Kabupaten Cianjur ini dalam mengelola potensi alam di daerah Cisel tersebut, tentunya perlu tahapan-tahapan yang terencana, rinci, dan memiliki pola baik. “Di samping itu, konsistensi dari kita pun sangat diperlukan dalam mengelola SDA tersebut. Supaya SDA ini dapat memberikan kontribusi yang positif dan berdampak langsung bagi perekonomian masyarakat,” imbuhnya. Kata Yusup, ini merupa-

kan peluang bagi masyarakat di daerah Cisel yang harus dimanfaatkan. Namun tak mengeksploita­ sinya secara berlebihan, agar lingkungan tetap terjaga. “Daerah Cisel mempunyai tanah yang subur, panorama alam yang indah, dan pertambangan yang melimpah. Apabila dikelola dengan baik dan cerdik, maka ini akan membangun perekonomian masyarakat,” ujarnya. Dia menuturkan, tentunya pemerintah dan masyarakat mempunyai andil besar dalam pengelolaannya, saling bahu membahu agar potensi tersebut dapat dimanfaatkan secara baik dan benar. “Sementara ini, sektor pertanian masih merupakan sektor unggulan bagi masyarakat di daerah Cisel. Sehingga harus ada kebijakan untuk lebih memaksimalkan produktifitas lahan pertanian di antaranya melalui intensifikasi pertanian dan ekstensifikasi pertanian dengan perluasan lahan baru dan juga diversifikasi pertanian melalui usaha keanekaraga­ man tanaman pertanian,” tutupnya. (rus)

BERITACIANJUR/ ZENAL MUSTARI

Jalan Penghubung Dua Desa Kerusakannya Semakin Parah KONDISI infrastruktur di Desa Campakawarna, Kecamatan Campakamulya hingga kini masih memprihatinkan.

C

ontohnya seperti ruas jalan kabupaten kurang lebih sepanjang tujuh kilometer (km) di desa tersebut, kondisinya kini hanya tinggal bebatuan saja karena sudah lama tak mendapatkan perbaikan. “Ruas jalan sebagai jalur penghubung antara dua desa, yakni Desa Campaka

dengan Desa Campakawarna ini memang sekarang kondisinya itu semakin parah. Sebab, selain sering terkikis air hujan juga jalan tersebut belum pernah mendapatkan perbaikan,” beber Ketua BPD Campakawarna, Tatang kepada “BC” Kamis (21/1). Dia mengungkapkan, kalau ruas jalan sebagai jalur alternatif di daerahnya itu sudah hampir sepuluh tahun tak pernah diperbaiki. Sehingga kondisinya semakin hancur karena dibiarkan terlalu lama. “Kita berharap, supaya dapat dilalui oleh para pengguna jalan dengan nyaman, sebaiknya agar jalan ini segera diperbaiki. Sebab, jika dibiarkan terus dengan kondisi bebatuan dan berlubang rentan terjadi kecelakaan,” ungkap Tatang. Sementara itu, Kepala

“Tetapi ditunggutunggu sampai akhir tahun kemarin (2015), ternyata tak kunjung diperbaiki juga tanpa ada penjelasan apapun.”

BERITACIANJUR/ ZENAL MUSTARI

Desa Campakawarna, Suhendi mengaku, kalau pihaknya sudah sering mengusulkan kepada pemerintah untuk memperbaiki ruas ­jalan tersebut. “Kalau merasa bosan sih tidak, hanya perlu diketahui saja bahwa kami sebetulnya

sudah berkali-kali mengusulkan kepada pemerintah untuk perbaikan jalan tersebut. Namun hingga kini perjuangan itu belum membuahkan hasil,” aku Suhendi dalam kesempatan terpisah. Padahal terang dirinya,

terakhir kali menerima informasi kalau pada September 2015 lalu, ruas jalan tersebut bakal diperbaiki dan pengerjaannya sama pihak ketiga (CV). “Tetapi ditunggu-tunggu sampai akhir tahun kemarin (2015), ternyata tak kunjung diperbaiki juga tanpa ada penjelasan apapun,” terang Suhendi. (zen)


HALAMAN

14

TNI & POLRI

Kita dapat mengukur keberadaan kita terhadap Allah dengan kepekaan kita terhadap penderitaan dan kesusahan orang lain." Dr.(HC) Drs. H. Mohammad Hatta Wakil Presiden Indonesia Pertama

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Polisi Ungkap Mafia Pelabuhan Modus Pelaku Agar Korban Membayar Sejumlah Uang tapi Ditipu SATUAN Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok menangkap seorang pria berinisial AH (42) lantaran menjadi ‘mafia pelabuhan’. Kanit IV Polres Pelabuhan Tanjung Priok Ipda Suprobo mengatakan, AH melakukan aksinya sejak 2008 yang berujung pada penipuan dan penggelapan.

K

orban ini dikatakan mafia karena sudah melakukan aksinya sejak 2008. Hingga kini sudah ada empat korban. Kebanyakan di antara mereka tidak ada yang melapor,” tutur Suprobo kepada wartawan, di kantornya, Jakarta, Kamis (21/1). Korban terakhir, kata dia, bahkan mengalami kerugian hingga Rp 190 juta lantaran AH meyakinkannya untuk mengurus pembuatan izin dan ekspor. “Pelaku ini merasa punya keyakinan dengan menunjukkan

SPKB (surat persetujuan keluar barang) itu. Akhirnya korban merasa yakin bahwa AH bisa, sehingga tinggal menunggu tertib dari Bea dan Cukai,” jelasnya. Sementara itu, Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Victor Inkiriwang pun menduga perbuatan yang dilakukan AH (42) sudah dilakukan berulang kali. Dia menjelaskan, cara pelaku menemukan korban-korbannya adalah dengan saling tukar informasi. Terlebih, lanjut Victor, pelaku adalah orang yang bekerja di biro jasa.

“Yang bersangkutan ini murni freelance, biro jasa, atau yang bia­ sa dikenal sebut saja calo,” kata Victor kepada wartawan di kantornya, Jakarta, Kamis (21/1). Disebabkan sudah melakukan aksinya sejak 2008, jasa pelaku sudah terkenal. Karena itu, nomor ponsel korban sudah diketahui banyak orang. “Mereka kenalnya ya dari mulut ke mulut tukar info sampai dapat nomor handphone diajak ke­temu,” ujarnya. Setelah bertemu dengan calon korban, AH mengatakan bahwa ia berasal dari biro jasa yang

kompeten dan mampu membatalkan ekspor yang ingin dilakukan korban. Modus penipuannya, pelaku terlebih dahulu mengeluarkan surat persetujuan keluar barang (SPKB) ekspor. Saat surat itu diperlihatkan, korban akan diminta uang sebesar Rp 190 juta. Setelah uang diterima, korban dijanjikan akan dikeluarkan barangnya, namun dengan catatan, korban harus membayar Rp 500 juta terlebih dahulu. Hingga kini, kata Victor, pihak kepolisian masih mengembangkan kasus tersebut.

ILUSTRASI/NET

“Menyangkut dengan adanya hubungan bisnis maupun instansi yang bersangkutan ini bertindak seorang diri. Namun adanya pihak yang membantu tersangka ataupun turut serta masih kami dalami,” tandasnya. Victor menjelaskan, AH bisa dijerat dengan pasal 378 dan 372 KUHP tentang penggelapan dengan ancaman hukum empat tahun penjara. Saat dikonfrimasi, AH menolak dirinya dianggap sebagai mafia. “Enggak, saya bukan mafia. Saya cuma sekali melakukan aksinya,” ucap dia. (net/ree)

Panglima TNI Olahraga Bersama Ribuan Prajurit JAKARTA-Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo bersama Kasad Jenderal TNI Mulyono, Kasau Marsekal TNI Agus Supriatna, Wakasal Laksdya TNI Widodo, Kasum TNI Laksdya TNI Didit Herdiawan, para Pejabat Mabes TNI dan Angkatan serta Pengurus IKKT Pragati Wira Anggini, Persit Kartika Chandra Kirana, Jalasenastri dan PIA Ardya Garini melaksanakan olahraga bersama 3.150 Prajurit dan PNS TNI yang didahului dengan senam aerobik di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Usai senam aerobik dilakasanakan gerak jalan bersama, selanjutnya Pang­ lima TNI beserta rombongan menuju Stadion Sepak Bola Mabes TNI untuk membuka dan menyaksikan pertandingan sepak bola antara PS TNI Piala Jenderal Soedirman dengan PS TNI Wira Malindo, diawali dengan penendangan bola pertama oleh Jenderal TNI Gatot Nurmantyo. Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dalam sambutannya mengatakan bahwa dihadapan kita, patriotpatriot yang siap bertanding yaitu antara PS TNI Piala Jenderal Soedirman dengan PS TNI Wira Malindo. Seperti diketahui

ILUSTRASI/NET

Polisi Yakinkan Warga Agar Legawa ILUSTRASI/NET

Kedua kesebelasan ini kita pertandingkan, ada tim evaluasi pencari bakat sambil memilih lagi, agar bisa di Mix untuk menjadi PS TNI kedepan.”

bahwa, PS TNI Piala Jenderal Soedirman telah mengalahkan beberapa klub liga Indonesia pada saat mengikuti kejuaraan Piala Jenderal Soedirman, sementara PS TNI Wira Malindo telah mengalahkan kesebelasan Tentera Malaysia pada pertandingan persahabatan. “Kedua kesebelasan ini kita pertan­ dingkan, ada tim evaluasi pencari bakat sambil memilih lagi, agar bisa di Mix untuk menjadi PS TNI kedepan,” kata Pang­ lima TNI. (net/ree)

MEDAN-Kapolresta Me­ dan, Kombes Mardiaz Kusin Dwihananto meminta masyarakat di Jalan Mandala By Pass, Lingkungan VIII, Bantan Timur, Medan Denai untuk menahan diri. “Semua pihak diminta untuk bersabar dan menunggu hasil rapat antara PT KAI, masyarakat dan DPRD Kota Medan,” kata Mardiaz di Medan, Kamis (21/1). Terkait masalah ini, kata dia sudah ada kesepakatan antara kedua belah pihak antara

DPRD Medan dengan PT KAI. “Mereka sepakat untuk melakukan pertemuan sehingga kita menghimbau agar masyarakat dan masing-masing pihak menahan diri,” kata Mardiaz. Mantan Wadir Krimsus Polda Sumut ini menjelaskan, dirinya menghormati keputusan kedua belah pihak. Terkait masalah penggusuran, kata Mardiaz, sementara waktu akan ditunda. “Tadi kan sudah samasama kita dengar dari bapak-

bapak TNI, bahwasannya mereka datang bukan untuk menggusur. Dan pihak TNI menyebut, tidak akan melakukan pembongkaran,” ujar Mardiaz. Masyarakat diminta berbesar hati apabila rumahnya dibongkar sebab tanah yang ditempati masyarakat adalah tanah negara. “Kita berharap kepada masyarakat bisa legawa. Karena kan, tanah yang mereka tempati adalah tanah negara,” ujarnya. (net/ree)

Lima Instruksi Kapolri Terkait Antisipasi Terorisme di Seluruh Wilayah

Jenderal (Pol) Badrodin Haiti

JAKARTA-Kepala Polri Jenderal (Pol) Badrodin Haiti memberi sejumlah instruksi pascateror di seputar Sarinah, Jakarta Selatan, pekan lalu. Instruksi ditujukan bagi semua polisi di Indonesia. Kepala Divisi Humas Polri Irjen (Pol) A n t o n Charliyan mengatakan, Kapolri

memerintahkan personel mulai dari yang bertugas di pos polisi, kepolisian sektor, kepolisian resor, hingga kepolisian daerah ikut bertanggung jawab terkait penanganan aksi teror di daerah masing-masing. “Jangan hanya dibebankan ke Densus 88 tanggung jawab itu, tetapi mulai dari pospol sampai polda harus ikut serta,” ujar Anton, Rabu (19/1) malam. Kedua, Kapolri menginstruksikan personelnya untuk menggunakan sistem quick response ketika mendatangi tempat kejadian perkara aksi terorisme, baik itu baru sebatas ancaman, penangkapan, maupun jika aksi

teror sudah terjadi. Ketiga, Kapolri memerintahkan kepala satuan wilayah di seluruh Indonesia untuk menugaskan personel Sabhara dalam mem-backup personel polisi lalu lintas dalam melakukan tugas sehari-hari. “Sebab, polantas adalah polisi yang selalu ada di lapangan. Mereka bersentuhan langsung dengan masyarakat dan musuh. Sementara itu, kami tak bisa membekali mereka seluruhnya dengan senjata karena keterbatasan satu dan lain hal. Oleh sebab itu, pimpinan minta para Sabhara bantu tugas polantas,” ujar Anton. Keempat, Kapolri ingin satuan wilayah gencar melakukan razia

gabungan, khususnya pada wilayah dan jam rawan. Tiap-tiap satuan wilayah sudah memiliki peta situasi, baik terkait wilayah-wilayah maupun waktu-waktu kerawanan. Terakhir, Kapolri secara khusus juga menginstruksikan personelnya untuk memperketat pemantauan kelompok radikal di Indonesia, khususnya ISIS dan Gafatar. Tidak hanya terhadap aktivis organisasi ini, yang tercatat pernah melakukan teror, pemantauan juga dilakukan terhadap mereka yang hanya merupakan pengikut atau simpatisan. “Monitoring yang dimaksud ini ya dipantau secara tersendiri. Secara khusus ya. Ada yang under-

cover dan sebagainya yang tak bisa kami ungkap,” ujar Anton. Terkait pemantauan terhadap simpatisan kelompok radikal, Anton memastikan bahwa hal tersebut tidak akan melanggar hak asasi manusia. Saat ini, Polri mencatat, di Indonesia terdapat 1.085 kelompok radikal. Pendataan belum dilakukan secara menyeluruh. Namun, Polri yakin, pemantauan akan lebih optimal. Pemantauan diyakini lebih optimal karena data itu akan dicek-silangkan dengan Badan Intelijen Negara (BIN), Badan Intelijen Strategis (Bais), dan lembaga pemerintah terkait sehingga akurat. (net/ree)


HALAMAN

15

EKBIS

Pasar Segmen Rumah Murah Menjanjikan JAKARTA-Sejumlah pengembang optimis penjulan produk di segmen rumah murah pada tahun ini, pasalnya pasar properti di segmen rumah murah yang diperuntukkan bagi kelas menengah dan menengah bawah ini diyakini masih menjanjikan, meskipun segmen di atasnya masih tampak kurang bergairah. Diakui pengembang, HK Realtindo. Salah satu anak usaha dari

PT Hutama Karya (Persero) ini meyakini bahwa pasar di segmen tersebut tidak akan pernah sepi. "Karena pasarnya yang kita bidik menengah ke bawah dan landed, kita optimis karena pasar itu tidak pernah sepi, tapi kalau apartemen midle up, sepertinya akan berkurang," kata Direktur Utama HK Realtindo, Muhammad Fauzan. (net/nuk)

JUMAT, 22 JANUARI 2016

Layanan Servis Motor dari YBC Program Paket Hemat Servis Menguntungkan Pelanggan

DEALER Yamaha Bahana Cianjur (YBC) menyediakan layanan servis dan suku cadang melalui pilihan jasa paket hemat servis motor. Layanan tersebut diharapkan pihak managemen YBC mampu menguntungkan dealer dan pelanggan dalam pelayanan yang diberikan.

K

epala Cabang YBC, Boyan melalui supervisior Rian mengungkapkan, program jasa paket hemat servis mudah dan menguntungkan ini merupakan salah satu bukti kepedulian YBC terhadap konsumen. Dengan pelayanan yang mudah dengan tenaga provisional dan kapasitas servis terlengkap, tentunya tidak akan membuat pengguna jasa menunggu lama. Motor yang diservis mendapat perawatan dengan baik dan prima

BERITACIANJUR/SUSI SUSILAWATI

SERVIS-Dealer Yamaha Bahana Cianjur menyediakan layanan servis dan suku cadang melalui pilihan jasa paket hemat servis motor untuk motor matic ijeksi, motor matic karbulator, motor sport, motor sport injeksi dan jenis motor lainnya.

kembali seperti baru. “Ada 10 mekanik profesional dibidangnya. Perala­tan juga lengkap mulai dari pit

hidrolik sebanyak 12 unit, sehingga pelanggan tidak lama untuk menunggu kendaraannya yang sedang di servis,” tutur

Rian pada “BC”, Kamis (21/1). Rian mengatakan, harga untuk layanan paket service ini beragam, untuk motor

­ atik injeksi servis ringan, m CVT, injector, kuras tangki dan nitrogen harga asli kisaran Rp 185 ribu, sedangkan untuk

paket hematnya Rp 135 ribu, jadi pelanggan menghemat sebesar Rp 50 ribu. Servis dilakukan setiap 10.000 km. un-

tuk paket sport injeksi Rp 145 ribu menjadi Rp 110 ribu atau menghemat Rp 35 ribu. “Sedangkan untuk paket Moped dan sport kabultor servis besar, kuras tengki, nitrogen asalinya seharga Rp 145 ribu mejadi Rp 120 atau menghemat Rp 25 ribu. Paket hemat motor metik kabulator dari Rp 190 ribu menjadi Rp 150 ribu atau menghemat Rp 40 ribu,” jelasnya. Rian menuturkan, penyedian jasa servis dealer YBC merupakan yang terlengkap. Pelayanan yang maksimal diberikan kepada para pelanggan, sebab kepuasan pelanggan merupakan kepuasan bagi dealer YBC. Untuk itu pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan prima, sehingga selain bisa memuaskan juga membuat jalinan baik dengan pelanggan. “Kepuasan pelanggan yang terpenting bagi kami. Makanya pelayanan yang diberikan terus ditingkatkan. Sesuai dengan tujuh standar pemeriksaan sebelum servis seperti kelayakan ban, gerak bebas kemudi, kelayanan sprocket, fungsi rem depan dan belakang, kondisi oli mesin, fungsi kelistrikan dan lampu dan periksa tegangan battery,” ujarnya. Sementara itu, Ahmadnudin (36) mengatakan sudah rutin melakukan servis di YBC, selain letaknya yang strategis, pengerjaan cepat dan hasil kerja mekanisnya rapih. “Iya enak lah servis disini tidak perlu menunggu terlalu lama. Soalnya banyak mekanisnya,” jelasnya. (21/1). (usi)

JJ Musik dan Sport Sediakan Peralatan Musik Terlengkap

NET/ILUSTRASI

Daging sapi Mahal Akibat Monopoli Impor JAKARTA-Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Rizal Ramli, mengatakan, mahalnya harga daging sapai disebabkan oleh monopoli impor yang dilakukan oleh beberapa pedagang besar. Dari sekira 40 pengusaha impor sapi yang tercatat di Kementerian Perdagangan, saat ini hanya terdapat enam hingga tujuh importir yang merajai impor sapi. “Sisanya importir kecil. Jadi yang enam hingga tujuh ini memonopoli impor sapi,” ujar Rizal dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Kamis (21/1) Selain memonopoli impor sapi, ujar Rizal, para pengusaha Kebanyakan ini juga berperan sebagai produsen sapi. Sehingga, harga daging importir yang sapi dapat ditentukan secara main ini juga oleh para pengusaha yang produsen. Mereka bebas memiliki modal besar tersebut. sudah miliki “Kebanyakan importir yang market power main ini juga produsen. Mereka diberi lagi market sudah miliki market power diberi lagi market power dengan power dengan wewenang ini (aturan impor wewenang ini sapi). Itulah yang dipakai untuk (aturan impor siap pejabat sehingga harga sapi sapi).” semakin mahal,” imbuh Rizal. Sebagai informasi, harga daging sapi di Indonesia saat ini yang mencapai Rp 120.000 per kilogram (kg) lebih mahal dibanding harga daging sapi di Malaysia yang hanya mencapai Rp 60.000 per kg. Bahkan, harga daging sapi di Indonesia juga jauh lebih mahal dibanding rata-rata harga daging sapi internasional yang hanya mencapai Rp 45.000 per kg. (net.nuk)

CIANJUR-Berbagai macam kebutuhan perlengkapan alat musik terlengkap tersedia di Toko JJ Musik dan Sport di Jalan KH Hasyim Ashari (Warujajar-red). Berbagai merek alat musik di jual secara satuan ataupun per set dengan harga yang terjangkau. Pemilik Toko JJ Musik dan Sport, Indra mengungkapkan, peralatan alat musik y a n g tersedia di toko­ nya seperti gitar biasa, gitar akustik, gitar listrik, piano, satu set alat drum, speaker mic, keyboart, satu set alat drumband dewasa, alat marawis, satu set hadroh dan lainnya. Adapun untuk harga, mulai dari Rp 900 ribu hingga Rp 25 juta, peralatan bisa dibeli persatuan atau satu set bagaimana kebutuh-

BERITA CIANJUR/CR2

an dari pembeli. “ I y a seperti satu set alat drumband dewasa harganya itu Rp 25 juta, satu set alat marawis Rp 25

juta. Tapi tergantung bagaimana pembeli, kalau maunya satuan atau beli secara satu set untuk harga bisa ditawar lagi sesuai kesepakatan,” ucapnya saat dite-

mui “BC” di tokonya, Kamis (21/1). Untuk peralatan musik ini kata dia, tidak ada garansi dari pabrik, sehingga jika pelanggan mengeluhkan kerusakan bisa dibantu di tokonya yang juga menyediakan jasa perawatan alat musik

debgan teknisi yang ahli di bidangnya. Pihaknya mengaku, untuk soal kelangkapan alat musik hanya di tokonya lah yang terlengkap, sehingga banyak masyarakat yang mencari peralatan musik ke tokonya. “Kita buka setiap hari kecuali hari Minggu mulai pukul 08:00 hingga pukul 18:00, iya kalau ada kerusakan bisa di servis di sini untuk diperbaiki. Sudah dipercaya jadi banyak yang datang,” tuturnya. Lanjut Indra, di tokonya pun menyediakan jasa pembuatan plakat penghargaan, souvenir dan lainnya yang bisa dipesan sesuai dengan desai yang diinginkan untuk suatu kegiatan yang diselenggarakan, selain itu ada piala dan jasa servis raket dan peralatan bulutangkis. “Plakat dbuat dari bahan baku fiber dengan waktu pengerjaan satu minggu untuk harga disesuaikan dengan model dan besar kecil plakat yang dibuat mulai dari Rp 60 ribu hingga Rp 300 ribu, kalau piala plastik itu bisa didapat pada saat itu juga jika persediaannya masih ada,” tandasnya. (usi)

Telkomsel Luncurkan Program Iklan Digital CIANJUR-Telkomsel belum lama ini sudah meluncurkan program iklan digital yang akan megajak pembisnis di Kabuapten Cianjur untuk menggunakan layanan tersebut. Pasalnya,memasuki era digital ini Telkomsel tidak mau melewatkan kesempatan tersebut untuk dijadikan peluang bisnis bagi pelaku usaha untuk mempromosikan produknya. Tim Leader GraPARI Telkomsel Cianjur, Irzal Ananda Putra Pelaku bisnis sekarang ini sudah mulai menggunkan digital untuk digunakan sebagai alat promosi usahanya dan mulai meninggalkan alat promosi kertas. Melalui alat digital ini masyarakat bisa mengetahui dengan cepat promosi potongan harga untuk setiap barang yang ditawarkan ditokonya. “Jadi pemberitahunan

NET

kepada masyarakat diberitahukan melalui layanan Short Message Service (SMS), misalnya di Toko A sedang

melakukan potongan harga hingga 50 persen untuk barang-barang tertentu, infomasi itu langsung disebarkan

ke semua pemilik handphone yang menggunakan sim card Telkomsel,” ujar Irzal kepada “BC”, Kamis (21/1).

Peminat layanan ini kata dia, mulai dari pelaku bisnis hotel, rumah makan dan lainnya di Cianjur, tidak heran sudah beberapa pelaku usaha yang sudah melakukan kerjasama dengan pihaknya untuk menggunakan bisnis iklan digital. Untuk layanan ini pun, apabila pelaku usaha melakukan perubahan yang dilakukan secara dadakan untuk harga dan potongan harga yang sedang promo bisa diinformasikan perubahan secara langsung. “Brodcash itu siap di­ sebar ke seluruh pengguna telkomsel dilakukan secara 24 jam. Begitupun Telkomsel di pusat siap 24 jam memberikan pelayan yang terbaik bagi pelanggannya. Jika masyarakat tertarik dengan program ini bisa langsung datang ke GraPARI Telkomsel Cianjur,” paparnya. (usi)


website www.beritacianjur.com

JUMAT, 22 JANUARI 2016

HALAMAN

16

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook beritacianjur.com

twitter @berita_cianjur

Ustaz Erick Yusuf

PADA dasarnya, permasalahan terorisme tidak hanya bisa dilawan oleh kepolisian saja, melainkan harus dilawan secara berjamaah dengan masyarakat.

Kisah Mujahid, Ulama dan Dermawan yang Masuk Neraka RASULULLAH SAW mengisahkan tiga orang Muslim di hadapan mahkamah Allah SWT kelak. Hadis dari Abu Hurairah yang diriwayatkan Imam Muslim, An-Nasa'i, Imam Ahmad dan Baihaqy ini meriwayatkan, ada seorang mujahid, seorang alim dan seorang dermawan. Bukan surga yang diperoleh, justru neraka yang didapat ketiganya.

O

rang pertama dipanggil menghadap Allah. Ia merupakan seorang pria yang mati syahid. Saat di hari perhitungan, Allah pun bertanya, “Apa yang telah kau perbuat dengan berbagai nikmat itu?” Mujahid itu menjawab, “Saya telah berperang karena-Mu sehingga saya mati syahid,” ujarnya. Allah ta’ala pun me­ nyangkalnya, “Kau telah berdusta. Kau berperang

agar namamu disebut manusia sebagai orang yang pemberani. Dan ternyata kamu telah disebut-sebut demikian.” Mujahid itu pun diseret wajahnya dan dilempar ke jahannam. Orang kedua pun dipanggil. Ia merupakan seorang alim ulama yang mengajarkan Alquran pada manusia. Seperti orang pertama, ­ Allah bertanya hal sama, “Apa yang telah engkau perbuat berbagai nikmat itu?”

Sang ulama menjawab, “Saya telah membaca, mempelajari dan mengajarkannya Alquran karena Engkau,” ujarnya. Allah berfirman, “Kamu berdusta. Kau mempelajari ilmu agar disebut sebagai seorang alim dan kau membaca Alquran agar kamu disebut sebagai

seorang qari." Sang alim ulama pun menyusul si mujahid, masuk ke neraka. Orang ketiga pun dipanggil. Kali ini ia merupakan seorang yang sangat dermawan. Sang dermawan dianugerahi Allah harta yang melimpah. Allah pun menanyakan tangung jawabnya atas nikmat itu, “Apa yang telah engkau perbuat dengan berbagai nikmatKu” firmanNya. Sang dermawan menjawab, “Saya tidak pernah meninggalkan sedeqah dan infaq di jalan yang Engkau cintai, melainkan pasti aku melakukannya s e -

mata-mata karena Engkau,” jawabnya. Dia pun tak jauh beda dengan dua orang sebelumnya. “Kau berdusta,” firman Allah. “Kau melakukannya karena ingin disebut sebagai seorang dermawan. Dan begitulah yang dikatakan orang-orang tentang dirimu,” firmanNya. Sang dermawan yang riya ini pun

diseret dan dilempar ke neraka, bergabung dengan dua temannya yang juga menyimpan sifat riya di hati. Di mata manusia, ketiganya merupakan seorang yang taat beribadah dan diyakini akan menjadi penduduk surga. Namun hanya Allah yang mengetahui segala isi hati hamba-Nya. (net/zlf )

NET/ILUSTRASI

PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR TIM SELEKSI PIMPINAN BAZNAS KABUPATEN CIANJUR Sekertariat : Jalan Raya Bandung No. 108 B Sadewata Cianjur 43281 PENGUMUMAN PENERIMAAN PENDAFTARAN CALON PIMPINAN BAZNAS KABUPATEN CIANJUR PRIODE 2016 – 2021 Berdasarkan amanat Undang-Undang Nomor 23 tentang Pengelolaan Zakat, khususnya Pasal 15 ayat (5) dan Peraturan Pemerintah Nomor 14 tahun 2014 Pasal 42 tentang Pembentukan Susunan Pengurus BAZNAS Kabupaten/Kota. Badan Amil Zakat Nasional (BAZANAS) Kabupaten Cianjur membuka Lowongan Pendaftaran bagi Calon Pimpinan BAZNAS Kabupaten Cianjur PRIODE 2016 – 2021 dengan persyaratan sebagai berikut : A. Persyaratan Umum (sesuai PP No. 14 tahun 2014 Pasal (7) :

1. Warga Negara Indonesia

2. Beragma Islam

3. Bertaqwa kepada Allah SWT

4. Berahlaq mulia

5. Berusia paling sedikit 40 (empat puluh)tahun

6. Sehat Jasmani dan Rohani

7. Tidak menjadi anggota Partai Politik

8. Memiliki kompetensi di didang Pengelolah Zakat dan

9. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana kejahatan yang diancam dengan pinana penjara

paling singkat 5 (lima) tahun.

B. Persyaratan Khusus :

Memajukan Surat Permohonan yang diajukan kepada KETUA TIM SELEKSI CALON PIMPINAN BAZNAS KABUPATEN CIANJUR dengan alamat : Jl, Raya Bandung KM I No. 108 B Sadewata Cianjur (komplek Kemenag) dengan melampirkan

1. Daftar Riwayat Hidup

2. Foto Copy KTP dan Kartu Keluarga

3. Pas fato terbaru berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 5 (lima) lembar

4. Foto copy Ijazah terakhir ( paling rendah SMA/ sederajat yang dilegalisir )

5. Surat pernyataan kesanggupan sebagai pemingpin BAZNAS Kabupaten Cianjur bermatrai

6. Surat pernyataan tidak menjadi anggota partai politik bermatrai

7. Surat pernyataan kesanggupan mengikuti proses seleksi Pimpinan BAZNAS Kabupaten Cianjur bermatrai

8. Surat keterangan tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana kejahatan yang diancam dengan

9. Surat keterangan sehat dari Dokter Puskesmas/Rumah Sakit Pemerintah

10. Membuat Karya Tulis Ilmiah dengan thema Visi – Misi tentang Pengelolaan Zakat di Kabupaten Cianjur yang

11. Melampirkan bukti tertulis yang mengajukan bahwa Calon mempunyai pengalaman,keilmuan, piagam,

pidana penjara paling singkat 4 (lima) tahun

Amanah, Profesional dan Akuntebal berdasarkan Syariah surat keputusan pengangkatan dalam tugas/jabatan tertent dari lembaga/instansi/ormas islam, dan

sebagainya; C. Hal-hal Lain :

1. Pendaftaran diserahkan secara langsung pada kantor Sekretariat Tim Seleksi

2. Pendaftaran dan proses sleksi calon tidak dipungut biaya

3. Tim Seleksi hanya memproses berkas yang diterima secara lengkap dan tidak akan dikembalikan

4. Tim Seleksi tidak akan menyediakan/mengganti biaya apapun selama proses sleksi

D. Waktu Pendaftaran

Waktu pendaftaran/penerimaan dokumen pendaftaran oleh Tim Seleksi dari tanggal 20 s/d 29 Januari 2016 sesuai jam kerja dari pukul 09.00 Wib

E. Tahapan Seleksi

1. Tahapan I (Seleksi Administrasi)

2. Tahapan II (Seleksi kapabilitas dan Kompetensi)

3. Tahapan III (Wawancara)

CATATAN : HAL- HAL YANG BELUM JELAS BISA MENGHUBUNGI KANTOR SEKRETARIAT TIM SELEKSI PIMPINAN BAZNAS KABUPATEN CIANJUR JL. RAYA BANDUNG NO. 108 B SADEWATA CIANJUR (KOMPLEK KEMENAG) CONTACK PERSON : HAMDANI 08565980240 KETUA TIM SELEKSI PIMPINAN BAZNAS KABUPATEN CIANJUR TTD KHR. ABDUL HALIM


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.