Berita Cianjur - Si Trendi Gamis Maxi

Page 1

Memberi Nilai Lebih

EDISI 208 THN I

SABTU, 25 JULI 2015

website www.beritacianjur.com

facebook HU Berita Cianjur

twitter @HU_BeritaCJR

Harga Eceran Rp. 2.500,-

REVISI KONTRAK PEMAIN

MODEL RAMBUT SESUAI BENTUK WAJAH BACA HALAMAN 11

Langganan Rp. 65.000,- / bulan

DUEL PANAS

PEMANGGILAN pemain Persib masih menunggu kejelasan status kompetisi pramusim Piala Indonesia Satu. Meski begitu nantinya setiap pemain yang dipanggil akan mendapat kontrak untuk mengikat kerjasama dengan klub.

TIDAK semua model rambut cocok untuk kita gunakan. Tetapi sudah pasti semua orang ingin sekali terlihat cocok dan cantik dengan potongan model rambutnya.

MANAJER Manchester United Louis van Gaal memastikan akan melakukan pendekatan berbeda ketika bertemu Barcelona di pertandingan ketiga turnamen International Champions Cup, di Levis’ Stadium, Minggu (26/7) dini hari WIB.

BACA HALAMAN 10

BACA HALAMAN 9

Si Trendi

OBITUARI

Selamat Jalan H. Acep Ishak “INALILLAHI wainnailaihi roji’un. Selamat jalan Kang Haji Acep Ishak (54), mudah-mudahan segala amal baikmu diterima Allah SWT, sekaligus menjadi penanda jalan menuju surga sebagai tujuan akhir hidup setiap manusia”. H. Acep Ishak meninggal dunia Jumat sore (24/7) sekitar pukul 17.00 WIB di tengah kesibukannya mempersiapkan event Grasstrack Grade C Seri II Lokal Cianjur di lokasi Sirkuit Campaka, Cianjur Selatan. Ia meninggal diduga akibat kelelahan fisik menyusul hasil diagnosa dokter RSUD Cianjur maupun Boromius Bandung yang menyebutnya terkena serangan jantung. Diagnosa penyakit yang diderita salah seorang tokoh masyarakat Cianjur Selatan ini disampaikan dokter rumah sakit beberapa bulan lalu, sewaktu H Acep sempat menjalani perawatan serius di RSUD Cianjur. Karena merasa tak sanggup menangganinya, dokter setempat kemudian merujuknya untuk mendapat perawatan lebih lanjut di Rumah Sakit Boromius. Di rumah sakit tersebut,

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

Gamis Maxi

H Acep sempat menjalani perawatan selama hampir dua minggu. Bahkan sempat mau menjalani operasi, hanya saja pelaksanaannya tertunda karena ada kendala teknis yang menyebabkan tim dokter dengan terpaksa harus menjadwal ulang operasi. Sambil menunggu jadwal operasi, H Acep kemudian diperbolehkan tim dokter pulang, karena memang secara fisik kondisi kesehatannya pun sudah kembali pulih. Bahkan, ayah tiga anak ini merasa bukan hanya sekedar pulih, melainkan segar bugar tanpa keluhan berarti apapaun. KE HALAMAN 6

Puluhan Paket Belum Dilelang

MENURUT Thomas Carlyle mengatakan, “Pakaian adalah perlambang jiwa. Pakaian tak bisa dipisahkan dari perkembangan sejarah kehidupan dan budaya manusia.

Dari deretan nama gamis, yang paling mencuri perhatian adalah gamis maxi.”

F

ashion dimetaforakan sebagai kulit sosial yang membawa pesan dan gaya hidup suatu komunitas tertentu yang merupakan bagian dari kehidupan sosial. Di samping itu, mode juga mengekspresikan identitas tertentu. KE HALAMAN 6

MODEL-MODEL DESAIN GAMIS

Desain Gamis Kombinasi Asesoris

Desain Gamis Maxi Brukat Desain Gamis Syar’i

Desain Gamis Maxi Renda

Desain Gamis Kombinasi batik

KRITERIA JILBAB SYAR’I 1. Menutup seluruh badan selain yang dikecualikan 2. Bukan berfungi sebagai perhaisan. 3. Kainnya harus tebal, tidak tipis. 4. Harus longgar, tidak ketat, sehinga tidak menggambarkan sesuatu dari tubuhnya. 5. Tidak diberi wewangian atau parfum 6. Tidak menyerupai laki-laki 7. Bukan libas syurah (pakaian popularitas)

NET/ILUSTRASI

CIANJUR-Dari total 244 paket proyek pekerjaan di lingkungan Pemkab Cianjur, sebanyak 63 paket senilai kurang lebih Rp 46,6 miliar, hingga awal Juli 2015 masih belum terlelang. Dengan sisa paket yang belum terlelang sebanyak itu, kemungkinan terjadinya penumpukan kegiatan lelang diakhir tahun dapat dihindari secara efektif. Kepala Badan Layanan Pengadaan Barang dan Jasa, dr Choerul Anwar mengatakan, dari total 244 paket proyek APBD murni Tahun Anggaran (TA) 2015, sebanyak 146 paket sudah selesai dilelangkan. Sedangkan 35 paket lainnya masih dalam proses tahapan dan sisanya sebanyak 63 paket

memang belum terlelang. Apabila dinilai dengan uang sesuai Daftar Penggunaan Anggaran (DPA), total nilai proyek sebanyak 244 paket tersebut mencapai kurang lebih Rp 311,5 miliar. Untuk yang sudah selesai dilelang dan masih dalam proses tahapan ada sebanyak 181 paket senilai Rp 264,9 miliar. Sedangkan sisanya sebanyak 63 paket yang belum dilelangkan senilai Rp 46,6 miliar. “Dari 181 paket tersebut, 94 paket merupakan pekerjaan fisik, 24 paket pengadaan barang, dan 63 paket merupakan kegiatan konsultasi,” ujar Choerul kepada “BC” belum lama ini. KE HALAMAN 6

Jadwal Salat

Wilayah Cianjur & Sekitarnya

25-26 Juli 2015

“Sesungguhnya shalat itu adalah fardhu/wajib yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman”. [ QS. An Nisa’ (4) : 103]

SUBUH TERBIT ZUHUR ASAR MAGRIB

ISYA

04:45 06:02 12:00 15:22 17:54 19:07 04:45 06:02 12:00 15:22 17:54 19:07

Cianjur Lebih Suka Sar’i PERKEMBANGAN fesyen di Kabupaten Cianjur semakin mengikuti perkembangan zaman yang merupakan sesuatu yang sedang banyak di pakai atau dibicarakan (trend, red). Cianjur yang dikenal sebagai kota santri dengan mayoritas muslim semakin termanjakan dengan maraknya toko-toko busana muslim yang berjejer dari mulai toko bermerek sampai toko di pasar tradisional.

Pada masa sekarang ini, banyak perempuan dari mulai anak, remaja dan dewasa untuk mengenakan busana muslim karena sudah dianggap menjadi trend. Melihat satu tahun ke belakang busana muslim dianggap masih kaku, membosankan dan menghalangi kegiatan sehari-hari tapi sekarang ini busana muslin dan berhijab menjadi sesuatu yang harus bisa diikuti de­ ngan kata lain tidak dipandang suram. Model busana muslim

yang sedang trend yaitu model sar’i yang tidak terlalu ketat namun modis. “Iya kalu dulu kan masih terbatas mayoritas yang membeli dewasa saja (ibu-ibu) tapi sekarang mau anak, remaja dan dewasa juga mencari dan memakai busana muslim yang modis,” ujar Sales Assistant Elzatta, Ratna Kurniasih kepada “BC”, Jumat, (24/7). KE HALAMAN 6

FOTO-FOTO:BERITA CIANJUR/REZA HENDRIANSYAH


HALAMAN

2

OPINI

BANYOL UNED

Ketika satu pintu tertutup, yang lain terbuka, tetapi kita sering tampak begitu panjang dan sangat menyesal atas pintu yang tertutup sehingga kita tidak melihat pintu lain yang telah terbuka bagi kita." nAlexander Graham Bell Penemu

SABTU, 25 JULI 2015

Kang Be’ce

Hape di Kelas PA, Wahyu ngaguruan di salahsahiji sakola anu kawilang elite, murid muridna ampir kabeh ka sakolana marawa hp, atuh puguh we samemeh diajar sora hape meni recet disarada. Jam pelajaran kahiji, pa’ Wahyu kabagean ngajar dikelas anu murid muridna rada barengal, ti rohangan guru gandeang pa’ Wahyu nuju karohangan kelas,ningali ringkang ringkang guru datang, murid murid dijero kelas ngadadak jempe kawas gaang katincak. ” Selamat pagi anak anak !” ceuk pa’ Wahyu basa lol ti lawang panto. ” Pagiiiiii....paaaaaak !” jawab murid meni reang. ” Samemeh neruskeun palajaran bapa nek mere wejangan heula ka haridep, sakumaha anu geus kauninga sakumna umat Islam ayeuna keur ngajalankeun ibadah puasa, puasa teh salahsahijina ngalatih kadisiplinan, jadi timimiti poe ieu masalah kadisiplinan kudu ditingkatkeun, utamana lamun keur dijero kelas,ulah ngobrol lamun bapa keur nerangkeun kitu deui anu marawa hape kudu di-off-keun heula, sabab bisa ngaganggu katenangan diajar, saha wae anu ngalanggar paraturan ieu bakal dibere sangsi, ngartoooss ?!” ceuk pa’ Wahyu bari nyiapkeun bahan palajaran ”Sangsina naon pa ?” tanya Oneng sorana halimpu, ma’lum bentangna kelas eta. ”Lamun kanyahoan ngobrol waktuna diajar atawa kadenge aya sora hape, wayahna kudu kaluar tikelas, tah paraturan ieu berlaku jang saha wae, teu pilih kasih !” tembal pa’ Wahyu Can acan garing biwir pa’ Wahyungomong kitu, di bangku tukang aya hape ngirining, kabeh marelong ka Usep, sabab sidik pisan sora teh datangna timanehna. ”Punten pa....ieu aya sms ti pun biang, naroskeun, saurna kanggo buka engke hoyong sareng kolek naon !” Usep sasadu. ”Alesan wae...kaluar maneh Usep !” ceuk pa’ Wahyu curukna bentik nunjuk kaluar. ”Tah...tah...hape saha deui nu disada ?” pa’ Wahyu curinghak ”Nu abdi pa...ieu rerencangan ngajak buka bersama !” Oded buru buru ngaku ”Oded...tuturkeun tuh si Usep !” kiyingking si Oded kaluar Ningali geus dua urang nu keuna sangsi,murid sejenna anu bogaeun hape buru buru nga-off-keun hapena, tapi teu kungsi lila pa’ Wahyu curinghak deui lantaran kadenge deui aya nu disada. ”Aduuunnnn....kaluar !” ceuk pa’ Wahyu bari nunjuk ka si Adun ”Punten pa...abdi mah teu gaduh hape...upami teu percanten mangga we parios !” beungeut si Adun ngadadak beureum. ”Nya naon atuh anu tadi disada ?” tanya pa’ Wahyu semu heran ”Eu..anu pa..kamari teh waktos buka puasa nuang kolek hui cilembu seueur teuing,janten dugi kaayeuna ngulibek wae !” tembal si Adun bari nepakan beuteungna. ”Aneh...maenya sora hitut kawas ringtone lagu ”asereje” aneh !” pa’ Wahyu ngan ukur bisa gogodeg. ”Huuuuuuhhhhh!” kaayaan kelas ribut deui ”Geus..geus...jempeeee !” ceuk pa’ Wahyu bari ngagedor meja, jep kaayaan dikelas simpe, tapi teu kungsi lila geus der deui kadenge aya hape nu disada.Kabeh murid culang cileung, terus silih pelong jeung pada baturna,panon pa’ Wahyu mureleng,sirahna dengdek ngadedengekeun sora hape timana jebulna, tapi lila lila paroman pa’ Wahyu robah bari pok ngomong ka murid muridna kawas nu era. ”Hehehe...geuning nu disada teh hape bapa, mun kitu mah...anak anak belajar sendiri yah !” bari kulumas kelemes, leos kaluar. ”Horrrseeeeehhh!....asik euy !” kelas ricuh, sora hape patembalan deui.

Bagi pembaca yang ingin mengirimkan artikel opininya, silakan kirim ke redaksi. beritacianjur@gmail.com. Mohon dilampirkan foto dan data pribadi dengan panjang artikel minimal 1000 kata.

Memberi Nilai Lebih

BERITA MEDIA GROUP

Komisaris Utama: H. Ishaq Robin l Direktur Utama/ Pimpinan Perusahaan: Anton Ramadhan l Pimpinan Redaksi: Disma M. Taryum l Redaktur Tamu: Fonda Lapod l Redaktur Pelaksana: Zulfah Robbania, Raka Pramudya l Redaktur: Yadi Haryadi, Maharaya Akbar, Astri D Andriani l Koordinator Liputan: Nuki Nugraha I Reporter: Susi Susilawati, M. Arlan Akbar, Rikki Yusup, Angga Purwanda, Rudi Rusmana, Misbah Hidayat, R. Putra Lugina Sukma, Asri Fatimah I Fotografer: Reza Herdiansyah l Kontributor: Apip Samlawi, Zenal Mustari l Sekretaris Redaksi: Mega Siti Fatimah Noor l Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudhistira, Ziad Zeid Zubaedi, Rendy Rustandi, Muhammad Faisal, Faisal Aditya Pahlefi l Iklan / Sirkulasi: Jejen Junaedi (Manager), Siti Aisyah, Eneng Yustiani (Adm), R. Julian Faluzia, Retno, Asep Ruhenda, Dedi Sukmana, Herly Faisal, Rian Apriana, Ema, Pras, Viera , Mala, Angga, Robby.P.S l Keuangan: Mastuti (Manager) I Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jl. KH. Hasyim Ashari No. 46B, Kelurahan Solokpandan, Kecamatan/Kabupaten Cianjur, 43214 l Telp. Kantor : 0263-2283283 - 02632283645 l Hotline Redaksi: 085793630647 l e-mail redaksi: berita_cianjur@yahoo.com - redaksi.beritacianjur@gmail. com l website: www.beritacianjur.com l Rekening: 183 097 9090 (BCA) an. Jembatan Mediatama Cianjur, PT, 006 257 498 4001 (BJB) an. Jembatan Mediatama Cianjur l Penerbit: PT Jembatan Mediatama Cianjur. SELURUH WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU MENGENAKAN TANDA PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT TUGAS SERTA TIDAK DIPERKENANKAN UNTUK MEMINTA ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER

Makna Hari Anak Nasional KITA baru saja memperingati Hari Anak Nasional 2015. Suatu peringatan yang mengingatkan kembali kepada para orangtua agar tidak melupakan dan menelentarkan anak-anak.

S

elain itu kepedulian kepada semua warga , tetangga, orang di sekitarnya untuk berpartisipasi dalam menghormati dan menjamin seluruh hak-ahak tanpa diskriminasi. Menjamin keberlangsungan hidup dan perkembangan anak, menghargai pendapat anak. Dari total 84 juta anak Indonesia, masih mengalami kekerasan fisik setidaknya 7 juta dan 2,6 anak mengalami kekerasan emosional. Tantangan besar bagi Indonesia untuk ­mewujudkan rasa ramah,nyaman ,aman bagi anak Indonesia. Masih teringat dalam ingatan kita semua adanya kasus Angeline, dimana kekerasan anak itu berakhir dengan kematian anak. Tanpa perlindungan sama sekali, anak tidak berdaya untuk melaporkan kekerasan kepada yang terkait. Dia belum tahu bagaimana cara lapornya. Keluarganya pun menutupi semua apa yang dilakukan oleh orangtua angkat. Kekerasan anak memiliki komplesitas yang berbedabeda. Bukan masalah kekerasan yang ditonjolkan saja tetapi pengertian bahwa kekerasan dalam bentuk dan level apa pun tidak boleh sampai terjadi. Pelanggaran hak anak yang tampaknya reme,

misalnya pengabaian terhadapa hak anak untuk berpartisipasi secara wajar menurut harkat dan martabat kemanusiaan. Bentuknya seperti orangtua memaksakan kehendak kepada anak mengenai jurusan sekolah apa yang harus ditekuni. Orangtua punya profesi dokter, menginginkan anaknya juga punya profesi yang sama. Orangtua punya profesi pedagang atau entrepreneur, anak juga harus sama. Bukan hanya soal sekolah, sampai kepada hal makanan pun, orangtua tidak boleh memasakan kehendaknya. Jika makanan itu membahayakan dan tidak bermutu atau berkualitas, berikan penjelasan yang sangat rinci tentang bahayanya, bukan sekedar melarang saja. Masyarkat Indonesia mulai dari keluarga harus proaktif menyadari akan pentingnya mencegah kekerasan dan pelanggaran hak-haka anak. Bukan hanya menyalahkan pemerintah saja. Bentuk proaktif ini misalnya dengan menyebarluaskan pemahaman hak-hak anak di media massa, sekolah, komunkasi informal, di lingkungan serta agama. Kedua, memberlakukan kebijakan berperspektif ramah anak di perusahaan atau lembaga, seperti memproduksi mainan dan

tontonan ramah anak.

Pola asuh yang benar Salah satu penyebab kekerasan adalah pola asuh yang tidak tepat. Orangtua yang mendidik anak dengan memukul atau memberi hukuman fisik, seperti tidak boleh makan. Anak yang mendapat hukuman fisik, biasanya akan trauma dan dia akan penjadi pelaku ­kekerasan di kemudian hari. Pola asuh yang menggunakan kekerasan emosional contohnya berkata kasar terhadap anak atau ­menolak berkomunkasi. Bahkan data dari Kemsos menyebutkan 66,34 persen pelaku ­kekerasan terhadap anak perempuan di rumah adalah ibu. Kekerasan di atas akan beresiko fatal. Di sekolah, perlindungan anak dianggap enteng, sehingga ada seseorang anak yang dikeroyok teman-temannya hingga mengakibatkan kematian. Padahal sudah ada tandatanda akan adanya perang dingin antar geng atau seorang anak dengan geng teman lainnya. Adanya kasus yang mencuat adanya pemuda pembunuh dari wartawan Nur Baety, dalam pernyataannya pembunuh yang notabene masih muda itu tergerak hatinya untuk membunuh hanya karena terbesit dalam waktu singkat ingin me-

miliki harta dan tidak mau diketahui oleh pemiliknya. Nilai atau value tentang sukses bukan dilihat dari materinya, harus dilihat dari proses pembelajaran yang berhasil dijalankan oleh anak. Jangan sampai kita gagal menanamkan nilai-nilai kekerasan untuk mendapatkan apa yang diinginkan oleh anak. Kita tak boleh mengajarkan cara yang paling gampang untuk peroleh sesuatu. Tapi harus mendapatkannya dengan cara yang sangat jujur, dan cara yang benar, walaupun panjang sekali caranya. Pelanggaran hukum ditegakkan Para orangtua sekarang harus sadar bahwa pemerintah akan menegakkan kebenaran kepada orangtua yang menelantarkan anaknya (kalau tidak salah dalam pasal 96 dan 97 dikatakan bahwa hukuman bagi penelantaran anak oleh orangtua akan dihukum maximum 5 tahun). Sanksi tegas ini akan dijalankan. Jadi para orangtua harus belajar untuk mencegah adanya pelanggaran hak-hak kepada anak. (*)

Ina Tanaya Blogger Artikel dikutip dari Blog Ina Tanaya

S A U R WA R G A

Prioritaskan Perbaikan Jalan

Pasar Sumber Kemacetan KEBERADAAN pasar memasuki sepekan pasca lebaran ternyata masih dipenuhi pengunjung. Praktis kondisi tersebut mengakibatkan volume kendaraan di wilayah Ciranjang mengalami peningkatan. Tentu saja dampak tersebut yang ditimbulkan dari kejadian itu adalah kemacetan. Pasalnya akses jalan ke pasar terlihat kendaraan padat dan tertahan sehingga

meluber hingga ke jalan raya yang mengakibatkan terjadinya kemacetan dari dua arah. Untuk itu ada baiknya dipikirkan upaya untuk mengurai kemacetan tadi soalnya dari tahun ke tahun terus terulang namun belum ada solusi efektif. Masalahnya karena itu akses jalan raya mengakibatan perjalanan terhambat padahal aktivitas keseharian hanya bisa dile-

wati melalui perlintasan jalan tersebut. Kami minta petugas kepolisian, agar lebih maksimal dalam menangani kemacetan yang terjadi di depan Pasar Ciranjang, yang terjadi hampir setiap hari, yang berakibat terganggunya aktivitas kegiatan lain, yang bisa merugikan banyak orang. Zaenal Abidin Warga Kec. Ciranjang

Gepeng Harus Dilakukan Pembinaan MEMASUKI Lebaran ini ternyata gelandangan dan pengemis (gepeng) tidak hanya terkonsentrasi di pusat kota Cianjur. Kini mulai merambah ke kawasan Cipanas, gepeng menyebar di titik keramaian baik pasar tradisional maupun sejumlah minimarket. Persoalannya kehadiran

mereka memberikan kesan tidak baik karena tidak adanya upaya serius untuk melakukan pembinaan ­g epeng. Sebagai warga tentu saja berharap agar langkah penindakan terus digalakkan dalam mencegah penyebaran gepeng tadi. Tolong kepada instansi ter-

kait, kenyataan ini dijadikan perhatian. Selain itu, keberadaan gepeng ini kadang meresahkan dan mengganggu warga, terutama warga pengguna jalan. Sumardi Warga Kecamatan Cipanas

DALAM menyambut hari jadi Cianjur, harus bisa menjadi sebuah semangat pembaharuan dan perubahan iklim pembangunan daerah di Kabupaten Cianjur, khususnya bagai para pemangku kebijakan di pemerintah daerah Kabupa-

ten Cianjur untuk lebih bisa meningkatkan dan memprioritaskan pelayanan terhadap masyarakat di bidang pembangunan infrastruktur jalan. Mochammad Ikbal, Warga Gang Harapan, Cianjur

LAYANAN SMS 0857 9363 0647 0857 9363 0647

Sampaikan saran, keluhan, protes dan pujian terhadap berbagai persoalan dan pelayanan publik (pelayanan kesehatan, pelayanan pemerintahan / swasta dan lainnya) termasuk informasi seputar kegiatan dan peristiwa di lingkungan masyarakat.

Cantumkan nama dan alamat jelas serta lampiran fotocopy KTP atau kartu identitas yang masih berlaku dan kirimkan melalui NOMOR LAYANAN SMS 0815 1330 6798 atau ke EMAIL: redaksi. beritacianjur@gmail.com


HALAMAN

3

+ CIANJUR

Sebanyak 24 adegan diperagakan dalam reka ulang pembunuhan ini. Untuk mengetahui peran dari para pelaku saat menghabisi nyawa korban." nAKP Gito Kasatreskrim Polres Cianjur

SABTU, 25 JULI 2015

Pembunuhan Ariswan Direka Ulang

KABAR KOTA

Urgensi Zakat untuk Pemberdayaan Umat

Para Pelaku Peragakan 24 Adegan Penganiayaan

BERITACIANJUR/ANGGA PURWANDA

ILUSTRASI

CIANJUR–Manfaat zakat yang dibayarkan masyarakat bisa membantu mengurangi beban masyarakat. Hal tersebut tentunya dilakukan sesuai ketentuan yang ditetapkan oleh agama. Ahmad Fatoni, Wakil Sekretaris BAZ Cianjur mengatakan hal tersebut saat berbincang dengan “BC” di kantornya, Jumat (24/7). Dikatakan dia, dari zakat yang dihimpun dari masyarakat yang dikelola pemerintah mempunyai banyak kegunaan bagi masyarakat yang masuk dalam kriteria zakat yang sudah ditetapkan oleh agama. “Seperti halnya, dengan zakat tersebut bisa membantu kesulitan yang ada dimasyarakat. Tentunya masyarakat yang bisa menerima bantuan zakat tersebut harus sesuia ketentuan,” katanya. Ahmad mengatakan, dengan adanya zakat yang diterima setiap tahunnya dari masyarakat tersebut, dirasakan banyak manfaaatnya bagi umat. Karena zakat itu sendiri mempunyai banyak fungsi sesuai asnap yang

ditetapkan. “Untuk di wilayah Cianjur sendiri, Asnaf rikob, ibnu sabil, gorim dan mualaf tidak sejauh ini masih jarang. Namun dengan zakat yang sudah terkumpul ada saja nantinya orang yang datang untuk mendapatkan zakat dengan kriteria tersebut seperti halnya orang yang mempunyai hutang yang termasuk gorim,” ­tuturnya. Dalam hal ini, sebut Ahmad, dana zakat sendiri bisa digunakan untuk masyarakat yang lebih membutuhkan seperti halnya dengan zakat itu sendiri bisa dipakai untuk membantu orang jompo, korban kebakaran termasuk ketika ada rumah masyarakat yang sudah tidak layak huni (rutilahu). “Tentunya terlebih dahulu melalui proses privikasi sehingga orang yang nantinya menerima zakat itu sendiri merupakan orang yang benar-­ benar layak atau berhak untuk m ­ endapatkan zakat itu sendiri termasuk golongan gorim (orang yang mempunyai hutang),” ungkapnya. (mbh)

Jasa Raharja Jamin Para Korban Kecelakaan

ILUSTRASI

CIANJUR–Pasca Lebaran, PT Jasa Raharja Persero menjamin para korban kecelakaan yang dirawat di rumah sakit. Hal tersebut dilakukan berdasarkan ketentuan yang sudah ditetapkan. Penanggungjawab Unit Pelayan Cianjur PT Jasa Raharja Persero, Dedi Kusmayadi mengatakan, sejauh ini pihaknya terus memberikan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal. Terlebih pasca perayaan hari raya Idul Fitri. “Kami akan melayani masyarakat yang mengalami musibah kecelakaan berdasarkan laporan yang berasal dari kepolisian. Untuk pembayarannya sendiri kami sudah selesaikan pada tanggal 22 kemarin sesuai ketentuan dari pusat,” katanya, kemarin. Dikatakan Dedi, korban kecelakaan yang akan mendapatkan bantuan harus memenuhi prosedur yang sudah ditetapkan. Seperti halnya mereka (para korban) harus yang dirawat di rumah sakit dan kecelakaan tersebut ditangani oleh pihak kepolisian. “Sedangkan, kalau korban kecelakaan yang tidak ditangani pihak kepolisian kami tidak bisa meng akomodir,” ujarnya. Selanjutnya, sambung Dedi, pihaknya sudah bekerjasama dengan bebe-

Kami akan melayani masyarakat yang mengalami musibah kecelakaan berdasarkan laporan yang berasal dari kepolisian. Untuk pembayarannya sendiri kami sudah selesaikan pada tanggal 22 kemarin sesuai ketentuan dari pusat.”

PERAGAKAN–Salah seorang pelaku pembunuhan Ariswan tengah memperagakan satu dari 24 adegan penganiayaan yang menyebabkan korban tewas.

JAJARAN Polres Cianjur menggelar reka ulang atau rekontruksi kasus pembunuhan Ariswan (19), warga Cianjur selatan di Tempat Kejadian Perkara (TKP) di ruas Jalan Lingkar Timur, tempatnya di Flyover Maleber, Karangtengah, Cianjur, Jumat (24/7).

D

alam reka ulang tersebut, para pelaku yang berjumlah tujuh orang, empat diantaranya pelajar SMK di Cianjur memeragakan sejumlah adegan tindak penganiayaan yang menewaskan korban dan melukai korban lainnya. Rekonstruksi dilaksanakan sekitar pukul 10.30 WIB di bawah penjagaan ketat sejumlah personil polisi bersenjata lengkap. Kasatreskrim Polres Cian-

jur, AKP Gito yang memimpin jalannya proses reka ulang menuturkan, rekonstruksi dilakukan untuk mengetahui peran dari masing-masing pelaku saat melakukan pembunuhan terhadap korban. ”Sebanyak 24 adegan diperagakan dalam reka ulang pembunuhan ini. Untuk mengetahui peran dari para pelaku saat menghabisi nyawa korban,” jelasnya. Dari hasil reka ulang pembunuhan itu, ungkap

Gito, dari tujuh pelaku, dua diantaranya merupakan pelaku utama yang menyebabkan korban tewas. ”Dua kita tetapkan sebagai pelaku utama. Dalam reka ulang, kedua pelaku sempat menjarah telepon seluler dan pakaian hangat (sweater) milik korban,” sebut Gito. Gito menambahkan, pihaknya menjerat ketujuh pelaku, yang empat diantaranya masih berstatus pelajar SMK di Cianjur itu dengan pasal 170 KUH Pidana. ”Kita kenakan pasal 170 KUH Pidana, dengan hukuman 12 tahun kurungan penjara. Sementara untuk pelaku utama, kemungkinan akan dikenakan pasal tambahan,” tandasnya. Terpisah, ayah korban, Wikayat (52) meminta para pelaku dihukum seberat-beratnya yang setimpal dengan

Libur Panjang, Nelayan Jayanti Kembali Melaut

CIDAUN–Setelah menambatkan perahunya cukup lama, ratusan nelayan di Pantai Jayanti, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur mulai melaut kembali. Meski kondisi cuaca masih belum bersahabat karena sesekali timbul gelombang pasang, namun mereka memaksa melaut untuk mendapatkan penghasilan. Ketua Rukun Nelayan Jayanti, Bonang menuturkan, para nelayan terpaksa melaut karena sudah terlalu lama istirahat. Namun diakui dia, kondisi cuaca di laut belum dikatakan aman. “Saat ini, nelayan sedang persiapan untuk melaut. Sebagian nelayan ada yang berangkat pagi. Sebagian lainnya berangkat dengan waktu yang tidak menentu,” tutur Bonang kepada “BC” Jumat (24/7). Bonang tidak menampik, kurun beberapa bulan terakhir hasil tangkapan ikan nelayan merosot drastis. Musim paceklik ikan ini diprediksi masih akan terus terjadi dalam beberapa waktu ke depan kendati ia optimis

negur salah seorang pelaku yang mengendarai sepeda motor dengan bising. Pelaku yang tidak terima dikatai korban kemudian memanggil kawan-kawannya. Mendapati korban dan rekan korban tengah berada di flyover JLT, komplotan remaja ini pun langsung melakukan penganiayaan dengan menggunakan samurai. Akibat penganiayaan tersebut, seorang meninggal dunia, dan tiga orang lainnya mengalami luka cukup serius karena patah tulang belakang dan retak bagian tulang kaki kiri. (gap)

Penumpang Perahu Wisata Harus Diasuransikan

Dedi Kusmayadi Penanggungjawab Unit Pelayan Cianjur PT Jasa Raharja

rapa rumah sakit yang berada di Kab. Cianjur seperti halnya Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cianjur dan RS. Cimacan. “Saya harap masyarakat bisa lebih terbantu dengan adanya kerjasama yang kami lakukan. Diharapkan kedepan tidak ada lagi masyarakat yang tidak melapor ketika mengalami kecelakaan berkendara atau kecelakaan yang disebabkan oleh kendaraan,” paparnya. Dijelaskan dia, untuk tragedi kecelakaan tunggal atau kecelakaan yang tidak melibatkan kendaraan tidak bisa diklasifikasikan bisa mendapatkan bantuan Jasa raharja karena tidak memenuhi ketentuan yang ada. (mbh)

perbuatannya. ”Terpenting penegakan hukumnya benar. Dan para pelaku di hukum setimpal,” ucapnya. Sementara itu, pantauan ”BC”, proses reka ulang yang dilakukan di lokasi kejadian berjalan lancar dan aman. Namun, proses itu sempat menjadi tontonan warga dan pengguna jalan sehingga arus lalu lintas sempat tersendat hingga dua kilometer. Diberitakan sebelumnya, korban ditemukan tewas di bawah flyover JLT, beberapa waktu lalu. Korban dianiaya oleh para pelaku karena me-

ILUSTRASI

akan kembali stabil pada saatnya nanti. Karenanya, para nelayan yang memaksa untuk melaut di tengah kondisi cuaca yang belum bersahabat berharap hasil tangkapan ikan akan kembali normal. “Kemungkinan, meskipun mereka dipaksakan melaut dengan kondisi cuaca saat ini para nelayan kemungkinan tidak akan mendapatkan hasil tangkapan yang maksimal. Bahkan kemungkinan terburuknya mereka tidak akan mendapatkan hasil sama sekali,” terangnya. Sementara salah seorang nelayan Jayanti, Agus (45) mengaku sudah kembali melaut sejak hari pertama pasca Lebaran kemarin. Namun, hingga saat ini hasil yang didapat dari laut tidak maksimal, sehingga dirinya mengalami kerugian. “Kalau kedepan hsil yang didapat sperti ini, kemungkinan saya akan berhenti dulu melaut. Karena kalau terus dipaksakan melaut. Kemungkinan bukan untung yang saya dapat, malah jadi nombok,” ungkapnya. (mbh)

MANDE-Unit Pelayanan Danau Cirata Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat, memberikan jaminan perlindungan asuransi bagi penumpang kapal wisata yang beroperasi di lokasi wisata air Waduk Jangari, Desa Bobojong, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur. Dikatakan Kepala Unit Pelayanan Waduk Cirata, Agus Mulyana, jaminan perlindungan asuransi itu diwajibkan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada para penumpang kapal wisata yang beroperasi di Waduk Jangari. ”Kita tawarkan iuran wajib asuransi kepada sejumlah pemilik kapal di sini (Waduk Jangari),” kata Agus kepada ”BC”, Jumat (23/7). Agus mengungkapkan, para pemilik menyambut positif dan siap mengasuransikan penum-

pang. ”Karena tidak hanya wisatawan lokal, tetapi luar negeri, seperti Timur Tengah juga banyak yang datang untuk sekedar naik perahu,” ucapnya. Disebutkannya, saat ini ada puluhan perahu wisata yang beroperasi mengangkut penumpang atau wisatawan. ”Karena itu sangat perlu dilengkapi asuransi sehingga ada jaminan bagi para penumpang. Kita juga sediakan pelampung bagi para penumpang kapal,” imbuhnya. Sementara salah seorang penumpang perahu wisata, Maya Omaya (29) menyambut positif dengan adanya perlindungan asuransi bagi para penumpang perahu wisata. ”Ini sangat perlu untuk memberikan perlindungan keselamatan bagi para penumpang saat berada di atas perahu wisata,” kata Maya kepada “BC”, kemarin. (gap)

BERITA CIANJUR/ REZA HENDRIANSYAH


HALAMAN

4

GO CIPANAS!

Dengan adanya perhatian serius yang dilakukan pemerintah terhadap desa, saya mengimbau kepada masyarakat untuk lebih memaksimalkan potensi desa." nMarwan Jafar Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal

SABTU, 25 JULI 2015

SEPUTAR PUNCAK

Umat Beragama Diminta Rukun

BERITACIANJUR/RUDI RUSMANA

UMAT BERAGAMA-Suasana Halal Bihalal di Mapolsek Pacet yang dihadiri berbagai tokoh masyarakat, agama dan lain-lain dari dua kecamatan (Pacet-Cipanas) pada Jumat (24/7) siang.

CIPANAS-Pasca Lebaran 1436 Hijriah, Mapolsek Pacet mengundang seluruh tokoh masyarakat, agama, pemuda, LSM dan ulama Kamtibmas dari dua kecamatan (Kecamatan Pacet dan Kecamatan Cipanas, red) serta Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) bertempat di salah satu ruangan, Jumat (24/7) siang. Dalam acara halal bihalal tersebut, selain dimanfaatkan untuk menjalin tali silaturahmi juga disinggung mengenai insiden antar umat beragama yang terjadi di Tolikara, Papua belum lama ini. “Dalam kesempatan halal bihalal ini, selain guna menjalin tali silaturahmi juga kita sampaikan tadi soal kejadian di daerah Tolikara, Papua. Supaya semua pihak dapat membantu meredam suasana dan jangan sampai terprofokasi dengan adanya kejadian tersebut dan pentingnya menjaga kerukanan antar umat beragama,” ucap Kapolsek Pacet, AKP Anton Tindaon saat ditemui usai acara di Mapolsek kemarin. Anton juga mengatakan, pentingnya berdampingan dalam kehidupan antar umat beragama apalagi mengingat negara Indonesia merupakan negara Pancasila. “Intinya kita menginginkan hidup yang damai dan aman,” katanya. Hal senada dikatakan Camat Pacet, Daman Huri dan Camat Cipanas, Firman Firdaus. Bahwa ekses dari kejadian tersebut tentu ada atau sampai ke daerah lain seperti halnya di wilayah Cipanas. “Kalau ekses ya tentunya pasti ada, seperti dari pemberitaan melaui media masa baik cetak maupun elektronik. Tetapi untuk di lapangan sendiri berdasarkan pantauan selama ini alhamdulillah relatif aman dan kondusif,” kata Firman yang diamini Daman Huri dalam kesempatan yang sama kemarin. Firman berharap, semoga saja tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan dampak dari terjadinya peristiwa di Papua tersebut dan diharapkan untuk kedepannya tetap aman. (rus)

Mako III Damkar Tangani Tiga Kebakaran

ILUSTRASI

CIPANAS-Selama bulan puasa hingga pasca perayaan Idul Fitri 1436 Hijriah, Pemadam Kebakaran (damkar) Mako III Cipanas, menangani beberapa kali kejadian kebakaran. Menurut Danru I Mako III Damkar Cipanas, Asep Tatang Ahyad, selama bulan puasa hingga beberapa hari pascaperayaan Idul Fitri kemarin, Mako III Damkar Cipanas menangani sedikitnya tiga kali kejadian kebakaran dan semuanya berada di wilayah Kecamatan Pacet. “Terhitung sejak memasuki bulan puasa hingga beberapa hari setelah Idul Fitri, kita menangani sekitar tiga kali kejadian kebakaran. Semuanya berada di wilayah Pacet,” ucapnya saat ditemui disela melaksanakan piket kemarin. Dia menyebutkan, dari ketiga kejadian kebakaran tersebut seluruhnya menimpa rumah penduduk dan rata-rata diakibatkan hubungan arus pendek. “Tetapi ada juga yang diduga diakibatkan oleh petasan yaitu di daerah Pasekon, Cipendawa-Pacet. Mungkin karena kelalaian,” katanya. Asep Tatang merinci, bila ketiga kejadian kebakaran tersebut pertama pada saat bulan puasa di daerah Panyaweyan-Ciherang, keduanya malam takbir di Panagan-Cipendawa, dan ketiganya yakni tiga hari setelah Idul Fitri di Benying-Babakan Pacet. “Semuanya itu berdasarkan kejadian yang kita tangani, kalau yang di luar sepengetahuan kita atau ada kejadian kebakaran baik di wilayah Pacet, Sukaresmi atau pun Cipanas dan sekitarnya yang tidak dilaporkan masyarakat kepada kita ya kita kurang tahu. Tetapi mudah-mudahan saja memang tidak ada atau kalau pun ada mungkin kebakarannya kecil sehingga tidak begitu memerlukan bantuan atau penanganan dari kita,” pungkasnya. Pihaknya pun mengimbau, kepada seluruh masyarakat agar senantiasa waspada dan melakukan berbagai antisipasi demi mencegah terjadinya bahaya kebakaran seperti dari arus pendek atau pun yang lainnya. (rus)

URBANISASI MENINGKAT Puluhan Warga Memilih Pindah ke Kota Besar PASCA lebaran proses urbanisasi di wilayah Kecamatan Cipanas sudah mulai terlihat dan mengalami peningkatan. Dari catatan beberapa desa yang ada di wilayah Cipanas Puluhan warga saat ini memilih pindah ke beberapa kota besar.

S

aat ini, beberapa desa di wilayah Kecamatan Cipanas sudah mencatat hampir lebih dari 20 orang warga, sudah melakukan urbanisasi ke beberapa kota kota besar, seperti Jakarta dan bandung. Proses urbanisasi ini dipicu karena berbagai hal, seperti karena kebutuhan ekonomi atau faktor keluarga yang tinggal diberbagai daerah yang akhirnya mereka memilih pindah ke daerah atau kota

besar dimana keluarganya tinggal dengan mengalami peningkatan ekonomi. Namun proses urbanisasi di wilayah Kecamatan Cipanas saat ini baru sebatas perpindahan saja, adapun untuk proses perpindahan dari daerah lain ke daerah Cipanas sampai saat ini belum ada pendataan. Misalnya di dua desa yang ada di Kecamatan Cipanas, Desa Sindanglaya, dan Desa Sindangjaya, sampai saat ini selama kantor pelayan buka, sudah ada warga-

nya yang minta surat pindah, sedangkan untuk pendataan yang datang ke desa tersebut sampai saat ini belum ada. Dikatakan Sekertaris Desa Sindanglaya, Usep Supriatna, proses penambahan penduduk di Desa Sindanglaya memang terjadi hampir di setiap tahunnya, apalagi pasca Lebaran selalu ada, namun karena Cipanas bisa dibilang kota kecil sehingga tak banyak yang datang. “Ada saja tiap tahunnya yang datang, namun tak banyak, kalaupun ada yang nambah biasanya ada yang datang ada juga yang pindah” ucapnya saat ditemui di ruangannya. Hal berbeda diungkapkan Sekertaris Desa Sindangjaya, Encep Suganda, pasalnya di desanya jarang sekali yang datang berpindah, namun untuk yang asalnya di desa

Keberadaan PKL Mengganggu Pengguna Jalan CIPANAS-Pedagang Kaki Lima (PKL) yang saat ini berada di bahu jalan dan trotoar disepanjang jalan Raya Cipanas, membuat pengguna kendaraan terganggu, dan membuat macet laju kendaraan. Dengan keringanan yang pernah diberikan pihak pol PP Kecamatan Cipanas yang memperbolehkan jualan disepanjang bahu jalan di jalur Cipanas selama bulan Ramadan, ternyata membuat para pedagang merasa keenakan. Hasilnya meski bulan Ramadan sudah lewat, namun masih terlihat banyak PKL yang tetap berjualan di bahu jalan dan di sekitar trotoar yang menganggu pengguna jalan. Dengan alasan karena stok barang yang mereka miliki masih banyak, mereka nekat berjualan di trotoar dan

bahu jalan, yang pastinya selain mengganggu pejalan kaki juga mengganggu lalu lintas kendaraan. Selain pedagang kaki lima yang nekat berjualan, tak sedikit pula pedagang kaki lima musiman yang tak bertanggung jawab, dengan meninggalkan gerobaknya begitu saja disepanjang bahu jalan, tanpa tahu siapa pemiliknya dan siapa yang bertanggung jawab usai berjualan selama Ramadan. Melihat kondisi seperti itu, membuat kondisi pemandangan dan tata letak kota yang jadi semerawut serta menyebabkan kemacetan disepanjang pasar Cipanas. Pihak pemerintah Kecamatan Cipanas sudah berusaha menertibkan para PKL, dengan memberikan himbauan dan pendataan mana saja PKL yang tak mengindahkan aturan aturan yang disetujui.

tersebut banyak yang pindah ke daerah lain. Sebelumnya, Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Marwan Jafar mengimbau masyarakat tidak melakukan urbanisasi pasca ­Lebaran 2015. Marwan mengatakan, momentum mudik Lebaran biasanya akan diiringi dengan membludaknya arus urbanisasi. Banyak para pemudik yang membawa kerabatnya untuk mencari ­pekerjaan di kota. Karena itu, guna menanggapi fenomena yang biasa terjadi setiap tahun tersebut, ia mengimbau kepada masyarakat desa untuk tidak ikut berbondong-bondong ke kota. “Dengan adanya perhatian serius yang dilakukan pemerintah terhadap desa, saya mengimbau kepada ma-

ILUSTRASI

syarakat untuk lebih memaksimalkan potensi desa dan mengembangkan ekonomi perdesaan,” katanya. Menurut dia, perputaran ekonomi perdesaan tidak akan kalah dengan ekonomi perkotaan. Apalagi, desa saat ini diberi kewenangan untuk mengembangkan potensi ekonomi dan mendapatkan dana desa dari pemerintah. “Tinggal bagaimana masyarakat memanfaatkan peluang yang ada di desa. Entah dengan membuat ekonomi kreatif, BUMDes, ataupun mengembangkan desa wisata,” ucapnya. Jika potensi ekonomi perdesaan sudah tertata, ia meyakini peredaran uang dan investasi tidak akan menumpuk di kota-kota besar, akan tetapi juga akan tersebar ke daerahdaerah dan desa-desa. (asr)

Diminta Manfaatkan Jembatan Penyebrangan

Anggota trantib Kecamatan Cipanas, Holis, menyatakan, jika kejadian seperti ini terus berlangsung meski sudah ada teguran dari pihaknya, maka tidak segan-segan pihaknya akan menindak lanjuti secara tegas. Pasalnya hal ini membuat kenyamanan warga baik pejalan kaki atau pengguna kendaraan terganggu, pejalan kaki kehilangan haknya karena di sepanjang trotoar banyak pedagang, pengguna kendaraan akan mengami kemacetan pasalnya di bahu jalan banyak gerobak tak bertuan. “Sekarang kita sudah memberikan teguran, kalau saja nanti tetap tidak digubris kita akan terjun langsung untuk menindak lanjuti, demi ketertiban dan kenyaman pengguna jalan,” ungkapnya kemarin saat ditemui di ruangannya. (asr)

BERITACIANJUR/ASRI FATIMAH

PEDAGANG KAKI LIMA-Keberadaab PKL di sepanjang bahu jalan jalur Cipanas mengganggu pengguna jalan.

BERITACIANJUR/RUDI RUSMANA

JEMBATAN PENYEBRANGAN-Suasana jembatan penyebrangan di ruas Jalan Raya Cipanas, depan Pasar Cipanas pada Jumat (24/7).

CIPANAS-Keberadaan jembatan penyebrangan di ruas jalan raya depan Pasar Cipanas, sedianya diperuntukan bagi para pejalan kaki yang hendak menyebrang. Namun, berdasarkan pantauan selama ini di lapangan sepertinya jembatan penyebrangan tersebut kurang begitu diminati masyarakat keberadaannya. Menurut Kanit Lantas Polsek Pacet, AKP Tedi Setiadi, bila pihaknya sudah beberapa kali melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait pemanfaatan jembatan penyebra­ ngan tersebut guna mengurangi tingkat kemacetan dan menghindari bahaya kecelakaan lalu lintas (lalin). “Sudah beberapa kali, kita pernah berkoodinasi baik dengan pihak kecamatan, UPTD Perhubungan, dan pasar agar disampaikan imbauan kepada masyarakat supaya mempergunakan jembatan untuk penyebrangan. Selain dapat mengurangi tingkat kemacetan juga menghindari bahaya kecelakaan di jalan seperti bisa saja terserempet kendaraan dan lain sebaginya kalau menyebrang langsung di

jalan raya,” ucapnya kepada “BC” saat dikonfirmasi disela kesibukannya mengatur arus lalin kemarin. Mengingat kata dia, tingginya intensitas kendaraan yang melewati ruas Jalan Raya Cipanas terutama pada saat weekend dan hari-hari besar libur nasional seperti perayaan Idul Fitri sekarang. “Belum lagi mengingat di hampir sepanjang ruas Jalan Raya Cipanas, depan pasar tersebut banyak dipenuhi para pedagang kaki lima dan kendaraan angkutan umum yang menunggu penumpang. Sehingga bisa dibayangkan bila para pejalan kaki tidak memanfaatkan jembatan penyebrangan dan lebih memilih menyebrang langsung di jalan raya baik yang hendak ke pasar maupun keperluan lainnya,” kata Tedi. Sementara itu Camat Cipanas, Firman Firdaus mengatakan, memang mestinya keberadaan jembatan penyebrangan tersebut secara terus menerus disampaikan kepada masyarakat terutama bagi para pejalan kaki agar dipergunakan. (rus)


HALAMAN

5

EDUKASI

Menyanyikan lagu nasional wajib dilakukan di seluruh tingkatan sekolah di Indonesia. Kegiatan tersebut diharapkan bisa menanamkan nilai kebangsaan dan kebhinekaan. Sehingga, para siswa dan seluruh warga sekolah bisa tumbuh rasa patriotismenya kepada negara ini.”

nAnies Baswedan Mendikbud

SABTU, 25 JULI 2015

NYANYI LAGU NASIONAL WAJIB Kemendikbud Juga Wajibkan Membaca Buku Sebelum Belajar

MENTERI Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mewajibkan seluruh tingkatan sekolah di Indonesia untuk menyanyikan lagu nasional. Ia menerangkan, kegiatan itu harus dilaksanakan sebelum memulai kegiatan belajar mengajar setiap hari.

S

NET

ebelumnya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah meresmikan Program Penumbuhan Budi Pekerti (PBP). Hal ini dilakukan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan di Kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat (24/7). Menurut Anies, kegiatan tersebut diharapkan bisa menanamkan nilai kebangsaan dan kebhinekaan. Sehingga, kata

Cegah Bertambahnya Kasus, Diperlukan Upaya Serius C I A N J U R -T i n g g i n y a yang bakal ditimbulkan,” kasus persetubuhan dan paparnya. pencabulan di Cianjur seTidak hanya itu, pihakperti yang dilansir P2TP2A, nya juga berharap agar membuat DPRD Kabupa- sekolah memberikan peten Cianjur angkat bicara. ngarahan terutama terkait Pihaknya menilai, hal terse- dengan akhlak dan menbut dipicu oleh adanya ruh tal yang intensif. “Cianpendidikan yang hilang. jur sendiri mempunyai Anggota Komisi IV Peraturan Daerah (Perda) DPRD Kabupaten Cianjur mengenai sekolah diniyah Tika Latifah menuturkan, dan gerbang marhamah. hal tersebut dapat dipe- Adanya kedua peraturan ngaruhi oleh perkemba- tersebut setidaknya bertungan teknolojuan sebagai gi dimana upaya untuk para penggumeminimalinanya cendesir peningrung untuk katan kasus,” Dengan ini menyalahguterangnya. dimungkinkan nakan fasiliSementas kecang- para siswa untuk tara itu, gihan yang Guru MTs memahami, ditawarkan Al-Kautsar, dibandingkan Elsye Sulistermasuk memanfaattyowati menkannya se- mengetahui hingga gatakan, uncara positif. mencegah dampak negatif tuk “Pengtingginya guna di sini seperti penyakit kasus pertermasuk setubuhan yang bakal pelajar. Akidan pencabubatnya, seditimbulkan.” lan, pemanperti yang tauan kepada terungkap anak jangan data dari P2TP2A tadi, ba- sepenuhnya dibebankan nyak pelaku berusia pela- kepada sekolah, melainkan jar,” tuturnya. juga orang tua dan lingkuLanjut Tika, untuk ngan sekitar. mencegah kasus tersebut “Kalau mereka sedang terus meningkat, perlu di- ada di lingkungan sekolah lakukan upaya serius, di- tentunya masih bisa diantaranya memasukkan awasi. Tapi kalau sudah pendidikan seks dalam keluar sekolah, kami tentu kurikulum sekolah. tidak bisa memantaunya, “Dengan ini dimung- dengan kata lain, pemankinkan para siswa untuk tauan yang dilakukan kami memahami, termasuk me- terbatas, karenanya perlu ngetahui hingga dam-pak keterlibatan semua pihak,” negatif seperti pe-nyakit ucapnya. (usi)

dia, para siswa dan seluruh warga sekolah bisa tumbuh rasa patriotismenya kepada negara ini. Selain itu, Anies menyatakan, para siswa juga diwajibkan menyanyikan lagu daerah. Menurutnya, kegiatan ini diharapkan bisa dilaksanakan pada akhir kegiatan belajar mengajar setiap hari. Mengenai penentuan lagu, Anies menyerahkan keputusannya pada sekolah. Ia juga menegaskan, pihak sekolah juga harus membiarkan siswa yang

memutuskan lagu yang akan dinyanyikan setiap harinya. Bahkan, ia me­ minta kegiatan ini bisa dipimpin oleh seorang siswa yang berbeda setiap hari. Selain itu, Kemendikbud juga mewajibkan para siswa untuk membaca buku minimal 15 menit sebelum melakukan kegiatan belajar mengajar di sekolah. Menteri Anies menegaskan, kegiatan ini diupayakan bisa dilakukan setiap hari. “Buku yang dibaca itu bukan buku mata pelajaran

Buku yang dibaca itu bukan buku mata pelajaran (mapel). Jenis buku yang dibaca bebas, bisa sastra Indonesia maupun dari luar negeri, koran atau majalah tidak masalah...” (mapel). Jenis buku yang dibaca bebas, bisa sastra Indonesia maupun dari luar negeri, koran atau majalah tidak masalah. Yang penting pantas dan disukai oleh para siswa sesuai tingkatannya, termasuk di sekolah Satuan Pen-

didikan Kerjasama (SPK),” terangnya. Mengenai metode membaca, Anies juga mengungkapkan, hal ini menjadi tugas sekolah untuk menentukannya. Ia menyebutkan, pihak sekolah bisa menerapkan metode

membaca nyaring, dalam hati dan sebagainya. Bahkan, tambah dia, para siswa juga boleh membaca dengan sambil tidur-tiduran. Pada hakikatnya, Anies menjelaskan, program membaca ini diharapkan bisa menumbuh kembangkan potensi utuh para siswa. Terutama, ujar dia, pada kemampuan siswa dengan kegiatan membaca buku tersebut. Dengan begitu, lanjut dia, budaya membaca di Indonesia bisa berkembang ke depannya. (net/zlf )

Program Penumbuhan Budi Pekerti Masuk Non-kurikuler JAKARTA–Program Penumbuhan Budi Pekerti (PBP) yang baru saja diluncurkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan akan masuk ke dalam komponen non-kurikuler dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Menurutnya, hal ini masuk ke dalam komponen ini karena pihaknya tidak ingin menambah beban belajar para siswa. “PBP masuk ke komponen non-kurikuler bukan intra kurikuler,” ungkap Anies. Anies menjelaskan, program PBP ini akan di­terapkan dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat. Ia juga menegaskan, kegiatan-kegiatan tersebut diharapkan bisa menciptakan sekolah yang menyenangkan dan menumbuhkan budi pekerti yang baik. Mengenai kegiatan program ini, Anies menyatakan,

NET

upaya-upaya tersebut bisa menjadi pembiasaan dan kebudayaan nantinya. Menteri Anies menyebutkan salah satu contoh tujuan dari ke­ giatan program ini.

Dalam hal ini, tambah dia, yakni para siswa bisa menerapkan hidup bersih dalam hidupnya. Menurutnya, tujuan dari program itu harus dimulai dengan ”diajarkan”.

Setelah diajarkan tentang hidup bersih, Anies mengatakan, mereka perlu ”dibiasakan”. Kemudian, kata dia, program tersebut mulai ”dilatih secara konsisten”.

Selanjutnya, kegiatan hidup bersih sudah menjadi ”kebiasaan”. Setelah itu, ia mengatakan, sikap hidup bersih akan menjadi ”karakter” pada para siswa dan warga sekolah lainnya. Kemudian, tambah dia, hasil kegiatan itu diharapkan bisa menjadi budaya di Indonesia. “Itu salah satu contoh kegiatan yang diharapkan bisa menjadi kebudayaan nantinya di Indonesia,” kata dia. Menurut dia, semua kegiatan itu butuh proses yang tidak bisa dilaksanakan dengan cepat. Untuk itu, Anies berharap seluruh komponen masyarakat terutama sekolah bisa berkerjasama dalam menerapkan PBP. Sehingga, kata dia, tujuan untuk membentuk kebudayaan di Indonesia bisa diterapkan dan ditumbuhkembangkan dengan baik. (net/zlf )

Tak Upacara, Jabatan Kepsek Bisa Dicopot JAKARTA–Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) mengancam akan mencopot jabatan Kepala Sekolah (Kepsek) jika tidak melaksanakan upacara bendera setiap senin. Seperti diketahui, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah meresmikan Program Penumbuhan Budi Pekerti (PBP). “Bagi sekolah yang tidak melaksanakan upacara dan tidak menghormati bendera, maka orang tersebut tidak perlu menjadi Kepala

NET

Sekolah (Kepsek) lagi,” ungkap Anies, Jumat (24/7).

Menteri nerangkan,

Anies mepenyelengga-

raan upacara ini merupakan salah satu kegiatan program Pembinaan Penumbuhan Budi Karakter (PBP). Dalam hal ini, agar bisa menumbuhkan rasa kebangsaan dan kebhinekaan pada diri siswa dan warga sekolah lainnya. Menurut Anies, tindakan pertama yang akan dilakukan kepada sekolah yang tidak melakukan kegiatan tersebut akan diberi teguran terlebih dahulu. Untuk sekolah swasta, kata dia, mereka akan diberi peringatan dari pihaknya. Izin sekolah mereka, lanjut dia,

akan ditinjau kembali oleh Kemendikbud. “Jika mereka tetap tidak peduli, jangan jadi Kepsek lagi ke depannya,” tegas Anies. Mengenai program PBP termasuk upacara bendera, Anies mengungkapkan, kegiatan ini diwajibkan untuk dilakukan seluruh sekolah. Dalam hal ini, kata dia, termasuk sekolah Satuan Pendidikan Kerjasama (SPK). Untuk sekolah yang berada di bawah Kementerian Agama (Kemenag), ia mengakui telah membicarakannya. (net/zlf )


HALAMAN

6

+ NEWS

Alhamdulillah, akhirnya lelucon politik yang selama ini dipertontonkan kubu Munas Ancol yang di-backing Menkumham Yasona Laoly berakhir... n Bambang Soesatyo Bendara Umum DPP Partai Golkar hasil Munas Bali

SABTU, 25 JULI 2015

...Si Trendi Gamis Maxi DARI HALAMAN 1...

Fashion yang dipilih seseorang bisa menunjukkan bagaimana seseorang tersebut memilih gaya hidup yang dilakukan. Seseorang yang sangat fashionable, secara tidak langsung mengkonstruksi dirinya sebagai seseorang dengan gaya hidup modern dan selalu mengikuti tren yang ada. Hal ini menunjukkan bahwa dalam dunia modern, gaya hidup membantu menentukan sikap dan nilai-nilai. Menurut Malcolm Barnard, etimologi kata fashion terkait dengan bahasa Latin, factio artinya ”membuat”. Karena itu, arti asli fashion adalah sesuatu kegiatan yang dilakukan seseorang. Sekarang, terjadi penyempitan makna dari fashion. Fashion sebagai sesuatu yang dikenakan seseorang, khususnya pakaian beserta aksesorinya. Fashion didefinisikan sebagai sesuatu bentuk dan jenis tata cara atau cara bertindak. Polhemus dan Procter menunjukkan bahwa dalam masyarakat kontemporer barat, istilah fa­ shion kerap digunakan sebagai sinonim dari istilah dandanan, gaya, dan busana. Fashion adalah suatu sistem penanda dari perubahan budaya menurut suatu kelompok atau adat tertentu. Bisa juga sebagai strata pembagian kelas, status, pekerjaan dan kebutuhan untuk menyeragamkan suatu pakaian yang sedang merek. Berikut ini adalah daftar urutan fashion dari terdahulu Seriring perkembangan dinamika selera berbusana, fashion pun juga berkembang sesuai zamannya. Bagi para hijabers, sudah barang tentu hal yang akan dibicarakan adalah mode busana muslimah atau disebut gamis. Jika tahun lalu, trend mode gamis dihebohkan dengan gaya busana muslim

kaftan Syahrini, kini beberapa jenis gamis pun kian digemari. Namun, dari deretan nama gamis, yang paling mencuri perhatian adalah gamis maxi. Baju gamis ini yang disebut tren baju gamis 2015 yang akan dibuat oleh para desainer ditujukan bagi muslimah, agar desain model gamis wanita 2015 tersebut dapat dipakai untuk acara apapun dan juga terlihat modern. Lalu, bagaimana cara membuat desain gamis wanita dengan model desain terbaru tahun 2015. Desain model gamis terbaru 2015 salah satunya adalah desain gamis polos yang dikombinasikan dengan brukat. Desain yang dulunya memang sudah dipakai, di akhir tahun 2014 dan 2015 mendatang diprediksi akan semakin berkembang. Model-model desain tersebut diantaranya: Desain Gamis Maxi Brukat Busana muslim gamis brukat sudah semakin berkembang dengan pesat, baik dari segi bahan dan model yang akan digunakan. Umumnya, perubahan model busana muslimah seperti gamis yang dibuat maxi brukat adalah jenis busana yang banyak disukai oleh wanita untuk digunakan di suatu acara. Model baju gamis ini dibuat dengan baju terusan seperti halnya long dress dengan menggunakan bahan dasar polos tanpa motif, kemudian dipadukan dengan bahan lain seperti brukat. Desain Gamis Maxi Renda Untuk model yang satu ini adalah trend model terbaru tahun 2015. Model busana yang dibuat dengan bahan yang hampir sama dengan busana gamis maxi brukat yaitu dibuat dari atas hingga bawah dengan warna bahan polos tanpa motif, kemudian di bagian dada len-

gan ditambah dengan renda. Tambahan ini juga bisa disesuaikan dengan keinginan anda dan pantas saat anda memakainya.

Desain Gamis Kombinasi Asesoris Berbeda halnya dengan busana gamis yang meng-

gunakan bantuan dengan hiasan aksesoris, busana ini akan diletakkan beberapa payet, manik-manik, pita atau aksesoris lainnya, sehingga dengan menempatkan aksesoris ini, busana yang anda pakai pastinya akan lebih terlihat bagus, menarik dan modern. Sedangkan untuk hijab, Trennya umumnya berasal dari artis yang kerap muncul di layar kaca, misalnya Syahrini, Zaskia Sungkar, Zaskia Adya Mecca, Oki Setiana Dewi, dan lainnya. Makin banyaknya artis yang berhijrah memakai busana muslimah dan berhijab, makin meramaikan tren busana muslimah tahun 2015 sebab mereka rata-rata lantas berbisnis busana muslimah pula. Yang menggembirakan adalah, saat ini pemahaman perihal hijab makin sempurna dan sesuai syari’ah. Hijab dan busana muslimah yang dikenakan para artis di tahun 2015 ini cenderung makin praktis. Tidak lagi rumit untuk bagian hijabnya, seperti tren beberapa tahun lalu yang cenderung banyak menggunakan hijab ikat atau penuh peniti dan banyak aplikasi lainnya. Tahun ini hijab lebih sederhana, praktis dan menutup wilayah aurat dengan baik, terutama bagian dada dan leher. Sementara gamisnya juga indah dan tidak memperlihatkan lekuk tubuh pemakai. Untuk menggampangkan penamaan hijab, di kalangan para hijaber pun akhirnya berkembang dengan penamaan mereka, ada yang bilang Hijab Dewi Sandra, Hijab Bella, Hijab Oky, Hijab Sazkia, atau Hijab April Yasmin. Umumnya pedagang pun tahu apa yang dimaksud dari hijab-hijab tersebut. bentuk dan pemaikainnya yang membedakan. (berbagai sumber/Raka P./”BC”)***

motif batik dengan warna dasar biru, pink, putih dipadupadankan dengan long kardigan ditambah jija kerudung garis dasar warna pink. Hal senada pun diungkapkan Supervisor Fashion Toserba Selamet, Hafsoh. Ia menjelaskan, tren yang sedang berkembang untuk busana muslim perempuan yaitu model sar’i (tidak ketat dan tidak terlalu longgar) seperti gamis kalu tahun lalu fashion busana muslim lebih double-double pemakaianya. “Sekarang trennya pakai long dress (gamis) saja ditambah kerudung motif juga sudah terlihat menarik dan ringkas, tapi juga masih terlihat modis. Untuk bahan, kaos dan sipon yang mudah jatuh yang dicari konsumen tampa melupakan unsur muslim yang memainkan

bagian penting dalam baju muslim sebagai penutup aurat,” tuturnya. Begitu pun diungkapkan oleh Sales Consultant Muslimah (SCM) Rabbani, Seli Helmiani. Menurutnya, tren fashion muslim tahun ini didominasi model busana muslim sar’i dengan bahan haijet (bahan jatoh), denim (bahan jeans). “Bahan yang dingin, mengikuti postur tubuh membuat nyaman pemakainya dengan perpaduan warna yang kalem tidak mencolok. Busana sar’i model cabella (motif cabe), model songket dan model kaston banyak dicari. Jadi kalau busana yang sedang tren itu cepat habis jadi toko selalu menyesuaikan dengan perkembangan fashion,” ujarnya. (Susi Susilawati/”BC”)***

Desain Gamis Syar’i Meskipun model desain gamis syar’i hanya disukai oleh sebagian wanita muslimah saja, akan tetapi model ini juga masih di desain untuk desain model gamis terbaru 2015 mendatang. Desain model gamis ini memang lebih cocok digunakan untuk kegiatan keagamaan ketimbang yang lainnya. Akan tetapi, model gamis ini juga bisa dipadukan dengan kreasi jilbab yang modern, maka desain ini juga bisa dipakai saat acara yang lainnya atau kegiatan yang lainnya. Selain model desain yang di sebutkan di atas, busana gamis juga bisa dipadukan dengan bahan batik atau aksesoris lainnya. Berikut akan diberikan tips-tips dan cara membuat busana gamis dengan kombinasi aksesoris dan batik. Desain Gamis Kombinasi batik Desain gamis wanita 2015 akan lebih modern dan kece jika dikombinasikan dengan kain batik. Selain bisa memajukan akan budaya Indonesia, anda juga akan bisa menampilkan gaya style yang lebih elegan dan dinamis. Cara membuat busana gamis yang dikombinasikan dengan batik, anda bisa memakai bahan polos tanpa motif untuk bahan utamanya, kemudian pilih batik dengan motif dan warna yang cerah, kece dan modern. Dengan kombinasi ini pastinya tampilan anda akan semakin menarik dan anggun serta bernilai ibadah.

9 Desember Diusulkan Libur Nasional

NET

JAKARTA-Mendagri Tjahjo Kumolo dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengusulkan 9 Desember dijadikan sebagai hari libur nasional. Tanggal itu dipilih sebagai hari pelaksanaan pilkada serentak di 269 provinsi, kabupaten dan kota. “Jadi masyarakat bisa libur untuk mengikuti pilkada. Kalau ada yang tinggal di Tangerang, kerja di Jakarta pasti dia harus libur. Kalau enggak, enggak bisa ikut pilkada,” ujar Tjahjo

di kantor kepresidenan, Jakarta, Kamis (23/7). Melalui penetapan itu, diharapkan masyarakat menggunakan hak pilih sepenuhnya saat pilkada. Usul ini sudah disampaikan pada Presiden Joko Widodo. Sementara itu, Ketua KPU Husni Kamil Manik mengatakan, usul itu sudah disetujui Jokowi-sapaan Joko Widodo. Presiden setuju supaya semua bisa mengikuti pilkada, kata Husni. Jokowi, kata dia, me-

Kubu Ancol Jangan Ngeyel Yaa! JAKARTA-Pengadilan Negeri Jakarta Utara hari ini mengabulkan gugatan kubu Aburizal Bakrie (Munas Bali) dan menyatakan Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM yang mengesahkan Munas Partai Golkar Ancol, tidak sah. Menanggapi hal ini, Bendara Umum DPP Partai Golkar hasil Munas Bali, Bambang Soesatyo mengucap syukur. Dia juga meminta su-

paya kubu Ancol tidak ngeyel dengan mengajukan banding. “Alhamdulillah, akhirnya lelucon politik yang selama ini dipertontonkan kubu Munas Ancol yang di-backing Menkumham Yasona Laoly berakhir. Kami berharap kubu Ancol jangan ngeyel ya. Patuh pada hukum,” kata Bambang, Jumat (24/7). Sekretaris Fraksi Golkar DPR yang akrab disapa Bamsoet itu menyebut ke-

Dengan berbagai pilihan busana muslim yang disediakan di toko membuat kaum perempuan muslim dapat dengan mudah mencocokan pakaian dengan motif, warna dan model sesuai kebutuhan, gaya dan kepribadian tampa menghilangkan nuansa sopan saat dipakai seperti long kargo, langsung (bergo), atasan (tunik). “Dari beberapa model dan motif yang disediakan dapat dilihat ternyata fa­ shion di Cianjur sedang trend model gamis (dress, bergo) banyak dicari dengan busana polos atau iner (daleman) dan busana bermotif bunga, polkadot dan batik atau abstrak. Tahun sebelumnya dalam satu hari hanya terjual tiga potong, tapi sekarang lima potong,”

terangnya. Selain itu, karena perkembangan zaman yang ditampilkan dari media elektronik atau majalah menjadi salah satu acuan perkembangan fesyen. Sedangkan bahan busana muslim untuk menjadi pelengkap rasa nyaman pada saat memakainya, banyak memakai bahan spandek atau bahan jatuh dengan warnawarna soft (kalem). “Khusus Ellzata kan bahanya memakai spandek jadi berbeda dengan yang lain, biasanya konsumen terinspirasi dari melihat iklan atau sinetron yang disiarkan televisi apa yang sedang trendnya baru mereka mencari model seperti itu,” ucapnya. Menurut Ratna, selain itu, tabrak motif dengan warna yang senada pun menjadi biasa contohnya gamis

... Selamat Jalan H. Acep Ishak DARI HALAMAN 1...

Merasa tak punya keluhan sakit apapun, ia kemudian kembali menjalani aktivitas seperti biasa, baik sebagai pengurus DPC ARWT Kab. Cianjur (Wakil Ketua I), pengurus Komcam Golkar, maupun di beberapa organisasi lainnya. Termasuk salah satunya kembali menjalankan tugas sebagai ujung tombak pemasaran di kantor Koran Harian Umum Berita Cianjur (“BC”). Diminta istirahat hingga menunggu kondisinya benar-benar pulih oleh siapapun, ia tetap memaksa memilih beraktivitas seperti biasa. Alasannya simple, sudah benar-benar pulih dan meyakini apa yang men-

jadi hasil diagnosa dokter itu keliru. Karena itu, ia pun dengan enteng melupakan jadwal operasi yang telah ditetapkan tim dokter. Terakhir, kurang lebih dua pekan lalu ia mengabarkan ke manajemen Koran Harian Umum Berita Cianjur, bahwa dirinya tengah mempersiapkan event besar Grasstrack Sari II Lokal Cianjur di Sirkuit Campaka yang akan dilaksanakan akhir pekan ini. Untuk itu, ia meminta pihak manajemen mempersiapkan beragam bentuk media promo pe­ rusahaan dengan harapan momentum yang ditukanginya itu akan berdampak positif bagi pengembangan “BC”. Tak hanya itu, ia juga

meminta pihak manajemen agar menurunkan tim peliput khusus yang akan mengcover jalannya kegiatan selama dua hari, Sabtu dan Minggu (25-26/7). Bahkan karena saking semangatnya, ia meminta agar tim peliput yang turun ke lapangan mengenakan segaram khusus perusahaan. Untuk memastikan segala sesuatunya, Jumat Sore sekitar pukul 16.35 WIB, ia kembali menghubungi pihak manajemen “BC”. Dalam pembicaraan via ponselnya itu, ia menyarankan agar tim akan turun meliput berangkat Jumat sore dan menginap di lokasi kegiatan. Hanya berselang beberapa menit setelah itu, diluar dugaan muncul kabar

cukup mengejutkan yang menyebutkan H Acep Ishak telah meninggal dunia. Kontan, seluruh jajaran manajemen dan karyawan “BC” tertegun sejenak, setengah tak percaya atas datangnya kabar menyedihkan tersebut. Tak lama kemudian, seluruh jajaran manajemen dan karyawan ”BC” yang kebetulan tengah mengikuti kegiatan rapat rutin bulanan sejenak memanjatkan doa untuk almarhum. Inalillahi wainnailahi rojiun. Untuk mensuport pihak keluarga yang ditinggalkan, didampingi sejumlah karyawan, Dirut ”BC” Anton Ramadhan pun segera meluncur menuju rumah duka. (***)

putusan majelis hakim PN Jakarta Utara selain telah memberikan rasa keadilan pada pihak yang benar juga telah menyelamatkan demokrasi di tanah air. Keputusan pengadilan tersebut juga telah meruntuhkan konspirasi jahat kekuasaan dengan oknum partai Golkar yang ingin menghancurkan partai Golkar dari dalam melalui politik pecah belah, tegasnya. (net/zlf )

70 Persen Pemudik Balik ke Ibukota

... Cianjur Lebih Suka Sar’i DARI HALAMAN 1...

minta laporan kepastian semua masyarakat di provinsi, kabupaten dan kota bisa menggunakan hak pilihnya. Selain itu, Jokowi juga meminta semua masalah yang dihadapi KPU di daerah bisa terselesaikan sehingga masyarakat bisa mengikuti pilkada tanpa masalah. Presiden tadi sudah dilaporkan semua oleh Mendagri pencapaiannya untuk persiapan pilkada. Sehingga bisa dilaksanakan di tanggal itu, tandas Husni. (net/zlf )

NET

JAKARTA-Arus balik Lebaran 2015 sudah melewati masa puncaknya. Pos monitoring angkutan lebaran di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) tadi malam memperkirakan sudah 70 persen lebih pemudik kembali ke Jakarta. Akibatnya, jumlah penumpang di bandara, pelabuhan, dan stasiun kereta api sudah berangsur-angsur normal seperti hari biasa. Ketua Posko Harian Pos Monitoring M. Popik Montanasyah menuturkan, catatan penting dalam pan-

tauan angkutan Lebaran tahun ini adalah lonjakan luar biasa pada angkutan udara (pesawat terbang). Terhitung sejak H-15 hingga H+4 lebaran, jumlah penumpang pesawat domestik mencapai 4.380.460 orang. “Terjadi peningkatan penumpang pesawat sekitar 7 persen,” Popik di Jakarta tadi malam. Seandainya tidak terjadi beberapa penutupan bandara akibat aktivitas vulkanik sejumlah gunung berapi, Popik memperkirakan, kenaikan jumlah penum-

pang pesawat bisa sampai 10 persen. “Namun penutupan bandara itu keputusan terbaik demi keselamatan penumpang,” tambahnya. Sebagai perbandingan, jumlah penumpang pesawat pada H-6 Lebaran tahun ini tercatat 217.590 orang. Sedangkan pada H-6 lebaran tahun lalu ada 179.414 orang (naik 21,28 persen). Kemudian pada H+3 lebaran tahun ini, jumlah penumpang pesawat ada 246.493 orang, padahal pada H+3 Lebaran tahun lalu ada 207.790 orang (naik 18,6 persen). Kemudian, catatan lainnya pada arus transportasi Lebaran 2015 adalah kendaraan yang melewati jalur pantai utara (pantura) memang tersedot masuk di tol Cipali (Cikopo-Palimanan). Indikasi dari tren tersebut adalah arus kendaraan di Sadang, Purwakarta arah Jakarta tahun lalu tercatat ada 39.903 unit kendaraan. Pada lebaran tahun ini, di titik dan waktu yang sama, arus kendaraan susut drastis menjadi hanya 3.893 unit kendaraan. (net/zlf )

... Puluhan Paket Belum Dilelang DARI HALAMAN 1...

Menurutnya, melihat pergeseran waktu, dengan jumlah paket pekerjaan yang sudah terlelang mencapai lebih dari 50 persen, bisa dikatakan proses lelang di Cianjur sudah cukup baik. Dengan begitu, diharapkan bisa meminimalisir kemungkinan terjadinya penumpukan kegiatan lelang pada akhir tahun. “Dengan sisa 63 paket yang belum terlelang ini, saat masuk triwulan ketiga mudah-mudahan bisa selesai, sehingga untuk paket pekerjaan APBD murni semunya sudah beres. Adapun

untuk paket pekerjaan yang sumber dananya dari APBD perubahan, itu baru akan dilakukan proses lelangnya pada saat triwulan keempat,” terangnya. Dijelaskan, dengan adanya percepatan proses lelang ini tentunya akan sangat menguntungkan bagi jalannya pembagunan di daerah. Pasalnya, selain bisa meminimalisir terjadinya penumpukan pekerjaan di akhir tahun, pekerjaan juga bisa diselesaikan tepat pada waktunya. “Kalau proses lelangnya bisa dilakukan lebih awal kemungkinan terjadinya putus kontrak juga akan kecil, se-

hingga proses pembagunan bisa berjalan lancar dan tepat waktu,” jelasnya. Untuk perusahaan pemenang lelang pekerjaan fisik, lanjutnya, sebagian besar didominasi perusahaan yang berasal dari luar kota. Memang dalam bidang perusahaan kontruksi ada kualifikasi dan klasifika­ sinya, dimana ini terkait soal ketersediaan tenaga ahli dan keterampilan yang ada pada perusahaan tersebut “Jadi kemungkinan besar selain soal modal, perusahaan dari luar itu sepertinya memang sudah siap menyediakan tenaga para ahlinya,” imbuhnya. (nuk)


HALAMAN

7

BC-IKLAN

HOTLINE 0878 20444 290 MINI BARIS: (minimal 3 baris maks 7 baris Rp. 7000/baris IKLAN KOLOM WARNA (FC) (minimal 50mmk s/d 100mmk) Rp. 10.000/mmk IKLAN KOLOM HITAM PUTIH (BW) (minimal 50mmk s/d 100mmk) Rp. 8.000/mmk IKLAN DISPLAY FC Rp. 10.000/ mmk IKLAN DISPLAY BW Rp. 8.000/mmk IKLAN ADVERTORIAL FC 1/2 Halaman Rp.18.900.000 IKLAN ADVERTORIAL BW 1/2 halaman Rp. 15.120.000 IKLAN ADVERTORIAL FC 1 halaman Rp. 37.800.000 (cover belakang) IKLAN ADVERTORIAL BW 1 halaman Rp. 30.240.000 (halaman dalam) IKLAN PENGUMUMAN (minimal 100mmk s/d 330 mmk) Rp. 5.000/mmk IKLAN BANDER FC (minimal 7x30 mmk dan maksimal 7x50 mmk) Rp.22.500/mmk IKLAN BANDER BW Rp.12.500/mmk

SABTU, 25 JULI 2015

PARFUME

PELUANG BISNIS

HANYA RP. 8 JT.

BULAN PROMO! pasang Iklan Baris selama 1 minggu, gratis LANGGANAN selama 1 bulan

POMPA BENSIN MINI (PERTAMINI) KARYA TEKNIK BERSAMA HUBUNGI: 087714 777 351 08572 444 6724

Jalan Raya Cipanas, Pacet, Cianjur, Jawa Barat (Depan Istana Cipanas) Telp: +62 263 5164 80 Fax: +62 263 5164 79 Email: info@hotel-cianjur.com

JURUS HEMAT LISTRIK

S

ERINGKALII kita mengeluhkan dengan besarnya biaya listrik dan menguras isi dompet kita. Namun, sebenarnya tanpa kita sadari bahwa hal tersebut karena borosnya kita menggunakan alat-alat atau perlengkapan yang menggunakan daya listrik. Untuk itu, perlu kiranya kita perhatikan beberapa triks dan tips cara menghemat listrik yang baik : Menyambung daya listrik dari PLN sesuai dengan kebutuhan. Rumah tangga kecil misalnya, cukup dengan daya 450 VA atau 900 VA, rumah tangga sedang cukup dengan daya 900 VA hingga 1300 VA. Memilih peralatan rumah tangga yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan Membentuk perilaku anggota rumah tangga yang berhemat energi listrik, seperti: - Menyalakan alat-alat listrik hanya pada saat diperlukan – Menggunakan tenaga listrik

untuk menambah pendapatan rumah tangga (produktif) – Menggunakan alat-alat listrik secara bergantian Cara penggunaan peraltan listrik rumah tangga dalam menghemat pemakaian energi listrik : 1. Lemari Es/Kulkas Memilih lemari es dengan ukuran/kapasitas yang sesuai Membuka pintu lemari es seperlunya, dan pada kondisi tertentu di jaga agar dapat tertutup rapat. Membersihkan kondensor (terletak di belakang lemari es) secara teratur Mengatur suhu lemari es sesuai kebutuhan (tidak terlalu rendah), oleh karena s e m a k i n r e n d a h atau dingin, s e m a k i n b a n y a k konsumsi energi listrik.

Mematikan lemari es bila tidak digunakan dalam jangka waktu yang lama. 2. Setrika Listrik Mengatur tingkat panas yang diperlukan sesuai dengan bahan pakaian yang akan di setrika. Mematikan setrika segera sesudah selesai menyetrika atau bila akan ditinggalkan untuk mengerjakan yang lain. 3. Televisi, Radio, Tape Recorder Mematikan televise, radio, tape recorder, serta peralatan audio visual lainnya bila tidak di tonton atau tidak di dengarkan.

4. Pompa Air Menggunakan tangki penampung air dan menyalakan pompa air hanya bila air di dalam tangki hamper habis, atau menggunakan system control otomatis. Akan lebih nbaik bila menggunkan pelampung pemutus arus otomatik, yang akan memutus arus listrik ke pompa air bila air sudah penuh. Memilih jenis pompa air sesuai dengan kebutuhan dan yang memilki tingkat efiesiensi yang tinggi. 5. Kipas Angin Membuka ventilasi/jendela rumah untuk mempelancar udara ke dalam rumah Menghidupkan kipas angina seperlunya dan mematikan bila tidak perlu lagi 6. Pengatur Suhu Udara (AC) Memilih AC hemat energi dan daya yang sesuai dengan besarnya ruangan. Matikan AC bila ruangan tidak digunakan. 7. Mesin Cuci Memilih mesin cuci dengan kapasitas sesuai dengan jumlah cucian Memakai mesin cuci dengan kapasitasnya. Bila melebihi kapasitas, dapat menambah beban pemakaian tenaga listrik. Alat pengering sebaiknya hanya digunakan pada saat mendung atau hujan, bila hari cerah di jemur saja. 8. Penanak Nasi (Rice

Cooker) Memilih rice cooker dengan kapasitas yang sesuai dengan kebutuhan Meletakkan rice cooker dengan posisi tegak sehingga alat pemutus aliran listrik akan bekerja baik. Memeriksa selalu alat pemutus aliran listrik otomatis. Bila alat ini rusak, listrik akan terus mengalir ke elemen pemanas meskipun nasi telah matang. 9. Penghisap Debu (Vacuum Cleaner) Memilih vacuum cleaner sesuai dengan kebutuhan dan dengan daya secukupnya. Menggunakan vacuum cleaner untuk pekerjaan yang cukup berat, bila untuk pekarjaan ringan/kecil gunakan saja sapu dan alat pembersih lainnya. Mematikan segera vacuum cleaner apabila motor menjadi panas atau terjadi perubahan suara motor, kemungkinan terjadi sesuatu yang mengganggu kerja vacuum cleaner. 10. Lampu Penerangan Menggunakan lampu hemat energi Menggunakan ballast elektronik dan memasang kondensator pada jenis lampu TL/Neon. Menhidupkan lmpu hanya pada saat diperlukan saja, dan matikan lampu bila tidak diperlukan lagi.(net/rjf)

NUTRISI HERBAL

SOLUSI NAIK/TURUN BERAT BADAN dengan CARA SEHAT dan AMAN

Nutrisi untuk Pemulihan Kesehatan Mengatur Kadar Gula (Penderita Diabetes) Stamina dan Vitalitas Sahur dan Buka Puasa Contact Person (Konsultan Gratis): 08592 0000 552, pin BBM 26141FF6

MOBIL DIJUAL HONDA BRIO, TYPE S 1.3 A/T, WARNA BIRU. TH. 2012 HUB. 085624243773 (PARIS)

TELAH HADIR DI KOTA CIANJUR PENGOBATAN ALTERNATIF & KEBATINAN BERSAMA Bpk. DEVI Anda kurang percaya diri karena alat vital anda kecil dan kurang perkasa? Bosan berobat ke mana-mana juga tidak ada hasilnya? Kami ada solusinya. Silahkan datang dan buktikan langsung ditangani dengan pakar dibidangnya, kami menangani berbagai keluhan alat vital pria. Memperbesar dan memperpanjang dengan hasil yang alami tanpa efek samping. Bikin alat vital keras, kuat dan tahan lama, sanggup melakukan hubungan berulang-ulang tanpa ada batasan usia, permanen selamanya.

MENYEMBUHKAN Impotensi, kencing manis, loyo kurang gairah, ejakulasi dini serta lemah syahwat, dijamin normal kembali. Dengan metode terapi, pengurutan, ramuan tradisional serta do’a supranatural sehingga terapinya benar-benar alami, penanganan khusus, hasil luar biasa, ditangani sampai tuntas. BEBAS SEMUA USIA, RAS DAN AGAMA. DIJAMIN JOSSS!!!

PASANG SUSUK Susuk Emas (jalan sutra), Susuk Banyu, Susuk Cahaya Rembulan, Ajian Semar Mesem, Membuka Aura Kecantikan, ketampanan dan kewibawaan serta awet muda sepanjang masa, membuat percaya diri pemakainya dan banyak orang. Sangat cocok untuk Penyanyi, Artis ataupun Melodi, tidak ada pantrangan bagi pemakainya, bebas untuk semua agama, dijamin paten. MENANGANI: Penolak Ilmu Sihir/gangguan mahluk halus

PRAKTEK MENETAP DI RUMAH

Jl Ry Sukabumi KM 7 Kp. Dangdeur RT 04/10 Ds. Ciwalen Kec. Warungkondang Kab. Cianjur (300 M arah utara Masjid Al Hadi) Hp. 08562370663/085222552227


website www.beritacianjur.com

SABTU, 25 JULI 2015

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook HU Berita Cianjur

twitter @HU_BeritaCJR

Dari Rakyat Oleh Rakyat Untuk Rakyat

Danrem Jamin TNI Netral KOMANDAN Resort Militer (Danrem) Bogor, Kolonel Pulad menghimbau agar jajaran Kodim 06/08 Cianjur dan seluruh anggotanya selalu menjaga netralitas dalam mengahadapi

HALAMAN

8

pelaksanaan Pilkada 2015 nanti. Selain harus tetap menjaga netralitas, jajaran TNI juga harus menyiapkan pasukannya untuk mengamankan jalannya pilkada ini.

Diluar itu, jajaran TNI perlu melihat situasi dan kondisi yang terjadi saat menjelang maupun selama pelaksanaan pilkada. Sebab, keamanan dan kenyamanan pilkada menjadi

tanggung jawab besar semua pihak sebagai aparatur negara. Semua harus tahu, peta politik yang terjadi di Cianjur. Ini penting guna terciptanya keamanan. (pls)

Kolonel Pulad

Enam Parpol Dukung Suara Pimpinan Pusat Setiap Parpol Resmi Tandatangani Rekomendasi

KEPASTIAN mengenai partai yang akan mengusung pencalonan Suranto, termasuk sosok kandidat wakil bupati yang akan mendampinginya pada pelaksanaan Pilkada 2015 akhirnya terjawab sudah.

U

ntuk menghadapi kontestasi Pilkada 2015 nanti, Suranto dipastikan berpasangan dengan Aldwin Rahadian alias Oki sebagai calon wakil bupati. Selain itu, orang nomor dua di lingkungan Pemkab Cianjur ini juga maju didukung enam partai politik (parpol), yakni PDI Perjuangan, PKS, Gerindra, Hanura, PAN, dan Partai NasDem. Kepastian informasi tersebut terpaksa disampaikan Ketua Tim Sukses Aldwin Rahadian alias Oki, Faisal Ginting lebih awal

BERITA CIANJUR/REZA HENDRIANSYAH

MEMPERLIHATKAN - Ketua tim sukses Aldwin Rahdian (Oky) Faisal Ginting sedang memperlihatkan nota kesepahamann dukungan enam parpol.

dari rencana semula (26/7), menyusul beberapa satemen salah seorang orang dekat Suranto, Khoirul Anam, yang dinilai sangat mengganggu stabilitas koalisi parpol maupun pasangan calon yang telah terbangun sebelumnya. Terakhir, Khoirul Anam mempertanyakan keberadaan atribut pasangan Suranto-Aldwin Rahadian (Suara) yang dia anggap tidak jelas pemiliknya. Alasannya, Suranto belum resmi dan belum tentu ber-

dampingan dengan Aldwin Rahadian. Ketua Tim Sukses Aldwin Rahadian alias Oki, Faisal Ginting menyatakan, pasangan Suara telah resmi menjadi pasangan calon dengan dukungan kekuatan enam parpol. Diakui Faisal, akibat statemen Khoirul Anam, konstalasi politik diinternal koalisi banyak terganggu. Padahal, keenam parpol pendukung, termasuk PDIP sudah resmi menyatakan dukungannya terhadap

pasangan tersebut, yang ditandai dengan SK (Surat Keputusan) yang ditandatangani langsung pimpinan masing-masing parpol di tingkat pusat. “Khoirul Anam itu bukan timsesnya (tim sukses, red), jadi kalau mau nanya apa-apa mending langsung ke partainya saja atau langsung ke Pak Suranto. Sebab, dia tidak tahu tahapan kegiatan yang sudah dilaksanakan sekarang,” paparnya. Dijelaskan, proses politik telah terbangun baik

Jumlah Pemilih Dipastikan Bertambah CIANJUR-Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada 2015 Kabupaten Cianjur dipastikan akan mengalami penambahan dari pemilihan sebelumnya. Kepastian penambahan jumlah pemilih ini disampaikan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Cianjur, Mochammad Ginanjar. Terkait dengan itu, Ginanjar mengaku selama ini pihaknya sudah menjalin komunikasi informal dengan KPU Cianjur. “Iya, selama ini sudah ada komunikasi dengan KPU soal DPT pilkada nanti,” kata Ginanjar. Menurut pria yang sebelumnya menjabat sebagai Kadishutbun Kabupaten Cianjur itu, penambahan jumlah DPT Pilkada 2015 Cianjur ini terjadi menyusul bertambahnya jumlah penduduk yang pada tahun ini dikategorikan sebagai pemilih pemula. “Kalau dulu kan DPT itu di kisaran 1,6 juta. Sekarang kami perkirakan meningkat di kisaran 2 juta. Itu masih

NET

perkiraan awal saja ya,” ucap Ginanjar lagi. Ginanjar mengatakan, hingga saat ini, pihaknya masih terus melakukan penyususan dan penyempurnaan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) yang bakal digunakan sebagai dasar penyusunan DPT. Karena itu, lanjut dia, bakal ada sinkronasi dan validasi data antara data penduduk yang ada di Disdukcapil Kabupaten Cianjur dengan DP4 yang dike-

luarkan oleh Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) serta Direktorat Jendral Kependudukan dan Catatan Sipil (Dirjen Dukcapil) RI. “Kami sudah komunikasikan hal itu ke pusat. Nanti juga akan terus kami komunikasikan juga dengan KPU Cianjur khusus untuk pilkada ini,” lanjut dia. Selain melakukan sinkronasi, pembenahan serta validasi data DP4, pihaknya juga akan membenahi data-data pemilih yang usianya pada

137

tahun ini sudah menginjak 17 tahun ke atas sebagai syarat utama untuk masuk ke dalam DPT. Hal yang sama juga akan dilakukan bagi penduduk yang dalam Pileg dan Pilpres tahun lalu tidak terakomodir. Pasalnya, persoalan DPT pada Pileg dan Pilpres lalu banyak memuculkan kerancuan dan permasalahan. “Untuk itu, kami juga akan mengkonsolidasikan hal ini ke pihak camat dan desa-desa. Biar datanya lebih akurat. Perkiraan, DP4 sudah kita miliki pada bulan mendatang,” jelas dia. Dikatakan Ginanjar, pada Pileg dan Pilpres lalu, jumlah DPT Kabupaten Cianjur mencapai 1,6 juta pemilih. Dalam perkembangannya, DPT pun dipastikan bertambah sekitar 20 ribu pemilih baru. Jika diprosentase, jumlah pendudukan yang berhak untuk masuk ke dalam DPT Kabupaten Cianjur dalam pilkada kali ini mencapai sekitar 70,8 persen dari total keseluruhan jumlah penduduk Kabupaten Cianjur. (pls)

antara parpol pengusung Suranto (PDI Perjuangan) dengan parpol pengusung Aldwin Rahadian (Hanura, PAN, Nasdem, PKS dan Gerindra). Bahkan, hal itu telah mengerucut dan mengahasilkan keputusan untuk berkoalisi. “Ini sudah jelas-jelas dapat SK ko, bahkan semua ketua parpol yang langsung menandatanganinya. Bahkan, SK nya pun sudah ditulis berpasangan,” ujarnya. Termasuk nota kesepahaman koalisi partai pengusung, sambungnya, telah dituangkan dalam surat koalisi parpol tertanggal 11 Juli 2015 lalu, pukul 21.30 WIB di salah satu hotel di Cianjur, dengan didukung langsung lima parpol yang terdaftar di KPUD Cianjur

sebagai pengusung masingmasing calon. “Sebetulnya sudah secara resmi kita didukung itu tanggal 11 Juli lalu. Cuma kita masih rahasiakan saja. Sebab, kita pun masih lihat-lihat situasi politik di lapangan,” ujarnya. Dari sisi administrasi, lanjut dia, sebagai bukti pemenuhan untuk pendaftaran ke KPU sampai saat ini telah selesai. Bahkan, rencananya pasangan ini akan melakukan pendaftaran pada tanggal 28 Juli mendatang ke KPU. “Insya allah kita akan daftar ke KPU tanggal 28 Juli, dengan sedikit arak-arakan kecil. Dan Oki pun sudah mengundurkan diri sebagai PNS dari tanggal 10 Juli lalu,” ungkapnya. (pls)


website www.beritacianjur.com

SABTU, 25 JULI 2015

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook HU Berita Cianjur

twitter @HU_BeritaCJR

HALAMAN

9

Barcelona Dihukum UEFA

UEFA menjatuhkan sanksi pada Barcelona akibat ulah suporter mereka mengikabarkan bendera Catalan dan nyanyian bernada separatis. The Catalans diwajibkan membayar denda sebesar 30.000 euro.

OFFSIDE

MANCHESTER UNITED

BARCELONA

CRISTIAN RONALDO

RONALDO BERPELUANG PULANG KE MU MELBOURNE-Bola panas soal ketidakpuasan Ronaldo makin membara sejak pemain berusia 30 tahun itu menjual hak citra dirinya ke Peter Lim yang merupakan pemilik Valencia. Iker Cassilas, kiper legendaris Real yang secara paksa baru saja dijual ke FC Porto menyebut hal tersebut merupakan sinyal serius Ronaldo bakal pergi. Cassilas menuding Presiden Real Madrid, Florentino Perez, adalah orang yang bertanggung jawab atas hal tersebut. ”Suatu hari nanti, Florentino harus menjelaskan kenapa Ronaldo justru memberikan hak citra itu ke Valencia. Ada yang bisa menjelaskan kenapa hal itu bisa terjadi? Hal itu tidak normal dan menunjukkan Ronaldo memang ingin pergi,” ujar Cassilas. Kini, isu baru yang lebih menghebohkan sudah berkembang. Manchester United dikabarkan bakal membawa pulang Ronaldo. Tim Setan Merah selama ini selalu dikait-kaitkan dengan rencana memulangkan kembali Ronaldo ke Old Trafford. Tapi sejauh ini kabar itu tak pernah terealisasi, karena Ronaldo terlihat betah di Madrid. Namun keadaan sudah berubah. Dana MU untuk membeli pemain saat ini seperti tak terbatas. Sejauh ini manajer MU, Louis van Gaal sudah membelanjakan 80 juta pounds (Rp 1,67 triliun) untuk mendatangkan Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, Matteo Darmian, dan Memphis Depay. MU bakal mendapat tambahan dana jika Angel Di Maria jadi dijual ke Paris Saint Germain. ”Saya tidak tahu apakah ingin membeli penyerang. Saya tahu kabar ini setelah membaca di media bahwa penyerang merupakan pemain kejutan. Namun maksud saya bukan itu, melainkan sesuatu yang lain,” kata Van Gaal. Ucapan itu memperlihatkan nafsu belanja MU belum berhenti. Van Gaal sempat menyebut bakal ada transfer kejutan sebelum MU resmi mengarungi kompetisi Liga Primer pada Agustus. Keadaan yang dialami Ronaldo saat ini sontak membuat peluang kembalinya kapten timnas Portugal ke Old Trafford bukan sekedar fantasi seperti yang selama ini terjadi. (net/yhi)

DUEL PANAS

MANAJER Manchester United Louis van Gaal memastikan akan melakukan pendekatan berbeda ketika bertemu Barcelona di pertandingan ketiga turnamen International Champions Cup, di Levis’ Stadium, Minggu (26/7) dini hari WIB.

S

etelah sukses mengalahkan Club America di laga pertama, United kembali mencatatkan kemenangan untuk pertandingan kedua dengan menumbangkan San Jose Earthquakes 3-1 di California. Di dua pertanding-

an perdana, Van Gaal memainkan semua pemainnya selama 45 menit secara bergantian, namun untuk menghadapi Barcelona nanti ia bakal memberikan kesempatan yang lebih lama kepada para pemain yang ia pilih ke dalam starting XI. “Melawan Barcelona saya akan memainkan pemain lebih lama. Saya harus memilih pemain mana yang akan bermain selama 60 menit. Mereka itu adalah pilihan pertama,” ucap Van Gaal dalam sesi

konferensi pers pasca pertandingan. Terkait penampilan timnya saat mengatasi San Jose, pria Belanda itu mengaku puas dengan jalannya babak pertama, namun tidak untuk babak kedua. “Babak pertama saya puas. babak kedua saya pikir kami tampil buruk. Hanya ada satu highlight di babak kedua, dan itu adalah [Andreas] Pereira,” katanya. Kapten Manchester United Wayne Rooney menyatakan, tim Barcelona saat ini berada di level terbaik setelah mampu meraih treble winners pada musim lalu. Pernyataan Rooney itu disampaikan jelang pertandingan uji coba kedua tim. Azulgrana sukses meraih kesuksesan di level domestik dan Eropa di musim perdana Luis Enrique menangani klub. Periode ketika Pep Guardiola mena-

Pelatih: L. Enrique (4-3-3) Alba

ngani Barca pada 2008 dan 2012 disebut-sebut sebagai tim terbaik sepanjang sejarah klub, namun menurut Rooney, tim 2014/15 sama bagusnya. ”Barcelona adalah tim fantastis, saya yakin mereka mungkin sama bagusnya dengan apa yang terjadi dalam sepuluh tahun terakhir. Itu adalah cara bermain yang berbeda di bawah asuhan Luis Enrique. Mereka bertahan dengan agak lebih ke dalam dan mereka menempel setiap lawan serta mereka menekan dengan serangan balik, kita bisa melihat di sana ada perubahan cara bermain, tapi dengan pemain-pemain yang dimiliki, tentu Lionel Messi, Neymar, dan Luis Suarez adalah ancaman besar untuk setiap orang.” imbuhnya. Sementara itu gelandang Barcelona Sergio Busquets mengaku mewaspadai kekuatan Manches-

Pelatih: L. Van Gaal (4-5-1) Darmian

Mata

Rakitic Pedro

Schweinsteiger Jones

Vermaelen Ter Stegen

Iniesta

Suarez

Rooney

Johnstone

Depay

Pique

Blind Carrick

Barcelona vs Manchester Disiarkan langsung di Indosiar tanggal 26-07-2015 pukul 03:00 WIB

Munir Pereira

Busquets

Januzaj

Shaw

ter United dan menyebut raksasa se­pakbola Inggris tersebut jadi ancaman serius di Eropa. Musim depan, si Setan Merah masih dalam masa rekonstruksi tim melanjutkan program yang diusung pelatih Louis van Gaal namun tetap saja di mata Busquets mereka punya kemampuan untuk bersaing. ”Manchester United adalah klub besar. Tahun lalu dan mungkin musim depan mereka masih dalam proses membangun ulang tim. United punya banyak pemain baru dan pelatih yang relatif anyar, United masih butuh waktu untuk sempurna namun mereka tetap kompetitif,” ungkapnya. (net/Yadi Haryadi/”BC”)**


HALAMAN

10

SPORT

Kita lihat durasi turnamen, kan ada beberapa tahap seperti grup stage dan knockout. Kalau ada tapi kita hanya sampai grup stage ya selesai. Itu yang akan segera diputuskan, pemain dikontrak per pertandingan atau per bulan. Karena ini turnamen bukan kompetisi liga.” nRisha Adi Widjaya Manajemen Persib

SABTU, 25 JULI 2015

NEWS SPORT

Pebalap Indonesia Start di Posisi Lima

NET

SUZUKA-Andi ”Gilang” Farid Izdihar dan Aditya Pangestu Hanafi yang turun bersama tim Astra Honda Racing Team akan start dari posisi kelima balapan Suzuka 4 Hours, Sabtu (25/7). Pada sesi Qualifying Time Trial (QTT), Jumat (24/7), total catatan waktu tercepat Gilang dan Aditya adalah 4 menit 37,909 detik. Pole position akan ditempati TTS Racing yang mencatat waktu 4 menit 33,031 detik. Adit yang turun pada sesi QTT pertama (siang) mencatat putaran terbaik 2 menit 20,035 detik, sementara Gilang yang turun pada sesi kedua (sore) mencatat waktu putaran tercepat 2 menit 17,874 detik. Secara umum, persiapan Gilang dan Adit sudah bagus. Hanya saja, untuk balapan empat jam, bisa terjadi banyak hal di luar perhitungan, misalnya bendera kuning atau bendera merah yang muncul kapan saja karena ada kecelakaan atau faktor cuaca. Balapan Suzuka 4 Hours akan digelar Sabtu mulai pukul 09.00 hingga 13.00. Pada awal balapan, posisi motor akan diatur berjajar sesuai urutan start pada satu sisi lintasan, sementara para pebalap akan berbaris di sisi lain lintasan. (net/yhi)

Djokovic dan Serena Menjadi Unggulan

NET

NEW YORK-Novak Djokovic dan Serena Williams akan menjadi unggulan teratas di Grand Slam AS Terbuka 2015, yang akan berlangsung pada bulan depan. Hal itu diketahui setelah Asosiasi Tenis Amerika Serikat (USTA) merilis daftar pemain di turnamen bergengsi terakhir tahun ini. Djokovic selaku juara 2011 di AS Terbuka mempunyai modal besar untuk menambah koleksi gelarnya di tahun ini. Australia Terbuka dan Wimbledon adalah catatan mengesankan petenis Serbia selama tampil di turnamen grand slam. Artinya, ayah satu anak ini bakal mengincar trofi bergengsi ketiga di tahun ini. Kendati demikian, lima kali finalis AS Terbuka tetap harus mewaspadai potensi petenis lain yang turun di turnamen ini. Roger Federer misalnya, pemain berpaspor Swiss itu tengah memburu gelar keenam sekaligus melengkapi raihan trofi gelar grand slam. Sejumlah nama lainnya yang dapat mengancam pencapaian positif Djokovic di tahun ini adalah Andy Murray, Stanislas Wawrinka, Marin Cilic serta petenis rangking kelima dunia, Kei Nishikori. ”99 petenis putra terbaik serta 100 petenis putri terbaik, kecuali rangking 29 dunia asal China, Peng Shuai absen karena cedera akan hadir meramaikan persaingan di Flushing Meadows,” demikian pernyataan resmi UST, Jumat (24/7). (net/yhi)

LeBron Dikabarkan Main Film Animasi

I S I V E R B I PERS N I A M E P KONTRAK unggu PEMANGGILAN pemain Persib masih men la kejelasan status kompetisi pramusim Pia ain pem setiap Indonesia Satu. Meski begitu nantinya trak untuk kon at dap yang dipanggil akan men mengikat kerjasama dengan klub.

M

eski begitu manajemen Persib yang diwakili oleh Risha Adi Widjaya memastikan kontrak pemain akan berbeda dengan ikatan yang membelenggu pemain di kompetisi ISL musim lalu. “Pasti kita kontrak lagi pemain, hanya pasti ada revisi nilai dan durasinya. Itu tergantung berapa lama kompetisinya berlangsung. Karena berbeda kan dengan ISL yang berlangsung selama semusim. Kita ha-

rus cerdik siasati situasi ini,” ucap Risha saat ditemui oleh awak media di Graha Persib. Sejauh ini seluruh pemain Persib memang sedang berada dalam status free transfer. Mengingat kontrak mereka sudah diputus oleh manajemen per 15 Mei lalu. Saat ini pun Firman Utina dan kawan-kawan pun masih berada di kampung halamannya masing-masing. Mengenai kelanjutan teknik yuridis pemain, pria yang menjabat sebagai direktur operasional itu mengatakan nantinya mereka akan diikat dalam

menarik diri dalam bermitra dengan Maung Bandung. Hal itu terjadi mengingat tidak adanya kompetisi yang bergulir. Namun Risha masih enggan menyebutkan sponsor yang menyusul Net tv yang lebih dulu berhenti menyokong keuangan Persib. “Sejauh ini sudah ada 2 sponsor yang memutuskan kerjasama dan selesai dengan kita. Ga perlu saya bilang apa, yang pasti itu sudah termasuk Net tv,” kata Risha. Risha mengungkapkan bahwa Persib sejauh ini masih menjalin hubungan baik dengan sponsor meski pemasukan dari mereka masih minim. Dia pun berharap kemitraan kedua belah pihak berlangsung langgeng mengingat Maung Bandung masih membutuhkan sokongan guna menyangga pengeluaran tim. “Untuk sponsor yang jalan sama kita sebagian besar masih. Memang yang memutuskan selesai juga ada, yang lanjut dengan syarat juga ada,” pungkasnya. (net/yhi)

Vlado Kursus Jadi Pelatih BANDUNG-Sejak resmi mengundurkan diri dari Persib pada 15 Juni lalu, Vladimir Vujovic hingga saat ini belum menemukan pelabuhan baru guna melanjutkan karir. Dia kini lebih menghabiskan waktu bersama k e­l u a r g a di kota asalnya, Budva, Montenegro.

NET

JAKARTA-Film animasi Space Jam rencananya akan dibuat sikuelnya dalam waktu dekat. Pebasket yang disebut-sebut bakal menggantikan Michael Jordan menjadi bintang utama film tersebut adalah LeBron James. Sikuel Space Jam, yang pertama dirilis pada 1996 siNET lam, sebenarnya sudah banyak dirumorkan. Film laris itu sudah banyak dinantikan kelanjutan ceritanya oleh penggila basket dan pencinta film-film animasi. Jika 19 tahun lalu Michael Jordan dengan sangat baik memerankan dirinya sendiri untuk beradu peran dengan Bugs Bunny, Daffy Duck, Tazmanian Devil, Tweety dan karakter-karakter kartun lainnya, maka sosok pebasket yang akan jadi pemeran utama di Space Jam 2 adalah LeBron James. Demikian diberitakan Mirror. SpringHill Entertainment, perusahaan yang dimiliki oleh James dan rekannya Maverick Carter, disebutkan sudah menandatangani kesepakatan dengan Warner Bros untuk menggarap film tersebut. James pada tahun 2012 lalu pernah menyatakan kalau dirinya sangat ingin bermain jika Space Jam 2 benar akan digarap. Space Jam hingga kini masih tercatat sebagai film bertema basket paling sukses yang pernah diproduksi Hollywood. Ketika itu Space Jam berhasil mencetak US$ 90 juta di box office. (net/yhi)

jangka waktu pendek. Hanya saja untuk kepastian apakah pemain dibayar di setiap pertandingan atau setelah turnamen, pria yang pernah bekerja di perusahaan logistik itu mengaku masih harus melakukan pertimbangan. “Kita lihat durasi turnamen, kan ada beberapa tahap seperti grup stage dan knockout. Kalau ada tapi kita hanya sampai grup stage ya selesai. Itu yang akan segera diputuskan, pemain dikontrak per pertandingan atau per bulan. Karena ini turnamen bukan kompetisi liga,” ungkapnya. Persib Bandung menaruh banyak harapan akan terselenggaranya turnamen Piala Indonesia Satu. Karena kejuaraan bentukan Mahaka Sports and Entertaiment itu bisa menjadi ajang untuk tim melanjutkan kerjasama dengan sponsor. Disebutkan oleh direktur operasional PT Persib Bandung Bermartabat, Risha Adi Widjaya, bahwa kini sudah ada 2 perusahaan yang

Vujovic pun mulai memikirkan kelanjutan nasibnya menjadi pelatih sebuah klub dengan berniat mengikuti kursus kepelatihan lisensi UEFA. “Saya sudah mengajukan aplikasi untuk mengambil lisensi kepelatihan. Ada 3 semester yang harus dilalui. Dan semester pertama akan dimulai Desember nanti,” ucap pemain yang akrab disapa Vlado itu ketika diwawancara lewat sambungan elektronik, Jumat (24/7). Dia sadar bahwa kini usianya sudah tidak muda lagi mengingat kemarin Vlado berulang tahun yang ke-33. Meski menganggur, ayah satu anak itu mengaku tetap menjaga kondisi fisik dengan berlatih secara mandiri. Karena saat melakukan kursus, peserta diwajibkan mempunyai kebugaran

fisik yang prima. “Untuk bisa mengambil lisensi itu, saya harus tetap dalam performa yang terbaik karena ada tes lari dan pastinya tidak boleh cedera,” katanya. Hanya saja jika lisensi kepelatihan sudah digenggamnya, Vlado mengaku dia belum mau langsung terjun menangani sebuah tim. Bahkan pemain yang musim lalu menjadi bek produktif dengan 6 golnya itu masih punya tekad untuk memperkuat Persib. Hanya saja dia masih melihat perkembangan gelaran Piala Indonesia Satu yang rencananya akan segera digelar. “Saya belum tahu bisa kembali ke Persib atau tidak. Saya akan bicara dulu dengan Pak Umuh (Muchtar) apakah ada yang membuat saya tertarik untuk kembali,” ungkapnya. (net/yhi)

Diklat Persib Dilirik Jepang dan Spanyol

Vladimir Vujovic

BANDUNG-Klub sepakbola asal Jepang dan Spanyol membidik Diklat Persib untuk melakukan kerjasama pengembangan potensi pemain muda. Perwakilan kedua klub pun sudah melakukan komunikasi awal dengan tim Persib junior ini. Manajer Diklat Yoyo S. Adiredja mengatakan, pihaknya hingga saat ini masih menunggu rencana pertemuan lanjutan dengan kedua klub tersebut. Karena, sejauh ini ajakan itu masih dalam tahap pembicaraan non formal. ”Baru sebatas obrolan, keseriusannya kita tunggu saja. Rencana dalam waktu dekat akan ada pertemuan. Bagi kita (Diklat Persib), selama membuat anak-anak maju untuk masa depannya,

NET

kita akan dukung,” katanya usai melihat tim berlatih. Jika kerjasama ini mencapai kesepakatan, maka beberapa pemain akan diboyong ke negara-neegara tersebut untuk meningkatkan kualitasnya. Namun, nama pemain yang sudah dipegang oleh jajaran pelatih belum dapat dipublikasikan. ”Jadi, saat melihat potensi Diklat, mereka ingin ikut membantu mengembangkan potensi para pemain. Kita intinya akan dukung, kalau jadi kita juga sudah siap n a m a - n a m a ny a ,” Yoyo S. Adiredja ucapnya. (net/yhi)


HALAMAN

11

LIFE STYLE

Seorang gadis tanpa kepang adalah seperti gunung tanpa air terjun." nRoman Payne Novelis

SABTU, 25 JULI 2015

Model Rambut Sesuai Bentuk Wajah TIDAK semua model rambut cocok untuk kita gunakan. Tetapi sudah pasti semua orang ingin sekali terlihat cocok dan cantik dengan potongan model rambutnya.

S

ulit memang untuk menentukan model rambut yang memiliki kecocokan untuk diri kita, terutama untuk seorang wanita yang selalu ingin tampil cantik dengan rambutnya supaya dapat menjadi daya tarik bagi para pria. Nah, kali ini Kami akan memberikan anda informasi mengenai model rambut sesuai bentuk wajah dan badan. Bentuk wajah seseorang sangat mempengaruhi kecocokan atau tidak model rambut yang ingin kita aplikasikan. 1. Bentuk wajah bulat Bentuk wajah bulat kebanyakan umumnya dimiliki oleh para wanita yang mempunyai

berat badan berlebih, tetapi tidak menutup kemungkinan wanita dengan berat badan lebih rendah juga memilikinya. Tetap saja wajah bulat memberi kesan gemuk dan chubby. Untuk gaya rambut sesuai bentuk wajah bulat ialah model rambut yang mempunyai poni ataupun poni di samping yang sedikit panjang. Untuk memberikan kesan supaya wajah lebih terlihat panjang anda dapat menata rambut bagian atas lebih penuh atau disasak lebih tinggi. Hindarilah potongan rambut tebal pada bagian samping karena akan memperjelas bentuk wajah bulat anda dan menjadi lebih gemuk lagi. 2. Bentuk wajah kotak Untuk anda yang memiliki bentuk wajah kotak ini model rambut yang sesuai bentuk wajah anda sangat cocok mengaplikasikan potongan rambut yang panjang ataupun pendek dengan memakai tekstur yang dinamis. Jika rambut anda lurus lebih cocok menipiskannya sedikit segi yang sedikit menyamping ke wajah anda. 3. Bentuk wajah hati Bentuk wajah ini selalu identik dengan dagu anda yang runcing. Untuk wajah yang berbentuk hati

ini anda bisa memilih model rambut yang menutupi bentuk dagu runcing ataupun mempertegasnya. Jika ingin menutupi bentuk runcing dagu anda, model rambut yang sesuai dengan bentuk wajah hati ialah sebaiknya memakai potongan rambut yang panjang serta sebaliknya kalau anda ingin mempertegasnya aplikasikanlah potongan rambut yang pendek, bentuk dagu yang runcing akan memberi kesan karismatik tersendiri. Hindarilah tatanan layer samping yang terlalu berat di bagian sebelah saja. 4. Bentuk wajah oval Wajah yang memiliki bentuk oval sebenarnya merupakan bentuk wajah yang tergolong proporsional serta seimbang, tidak perlu bingung dalam memilih gaya rambut anda, sebab semua gaya rambut sesuai bentuk wajah anda. tetapi hindarilah potongan rambut berponi yang terlalu berat serta sasak yang terlalu ketinggian sebab bisa mengurangi nilai lebih pada wajah anda yang cantik. Nah, itulah beberapa model rambut yang sesuai dengan bentuk wajah. Anda tinggal memilih dan menyesuaikannya dengan bentuk wajah yang anda miliki. (net/Astri D Andriani/”BC”)***

ILUSTRASI

TIPS DAN TRIK

Cara Memilih Cat Rambut Sesuai Warna Kulit

ILUSTRASI

INGIN mengubah gaya penampilan rambut? Anda boleh memilih memakai cat rambut untuk mengubah penampilan baru Anda saat ini. Mewarnai rambut terkadang menjadi pilihan seseorang untuk mengubah gaya rambutnya. Akan tetapi, untuk memilih gaya rambut, seseorang harus memperhatikan warna cat rambut yang sesuai dengan warna kulitnya. Sehingga, warna rambut dengan kulit lebih menyatu dan terlihat lebih menarik. Jika Anda berencana untuk memakai cat rambut, berikut ini tips untuk memilih cat rambut sesuai dengan warna kulit :

Warna Kulit Sawo Matang Bagi Anda yang memiliki warna kulit sawo matang, akan lebih cocok memilih warna cat rambut cokelat, burgundy, dan plum. Penggunaan warna-warna ini akan membuat seseorang yang berkulit sawo matang lebih bercahaya dan menarik. Warna Kulit Putih Pucat Bagi Anda yang memiliki warna kulit putih pucat sebaiknya hindari penggunaan warna cat rambut yang kontras seperti hitam dan merah. Anda akan tampil memukau dengan warnawarna seperti silver atau putih dan keemasan. Hitam Manis Si hitam manis akan sangat cocok dan memukau dengan menggunakan warna cat rambut kecokelatan atau warna-warna gelap. Anda juga boleh memilih warna-warna yang terang se-

perti merah atau keunguan. Namun, Anda harus menghindari pemakaian warna seperti pirang yang membuat Anda semakin kontras. Warna Kulit Kuning Langsat Bagi yang memiliki kulit kuning langsat, Anda bisa memilih warna cat rambut yang lebih natural seperti mahogani, dan keemasan. Warna-warna ini akan sangat menyatu dengan warna kulit Anda. Warna Kulit Keemasan Bagi Anda yang memiliki warna kulit sedikit keemasan, akan lebih cocok memilih warna cat rambut yang berwarna merah tua. Anda bisa memilih warna ini, sehingga lebih menyatu dengan warna kulit Anda. Nah, itulah 5 tips memilih warna cat rambut sesuai dengan warna kulit agar penampilan lebih baru dan segar. Untuk meyakinkan warna kulit dengan warna cat rambut, Anda bisa mencocokkannya dengan kain yang berwarna terang. Hal ini bisa membantu Anda untuk menyesuaikan warna cat rambut yang tepat dengan warna kulit. (net/Astri D Andriani/”BC”)***

Memilih Warna Rambut yang Sesuai BANYAK orang yang ingin terlihat menarik dimana saja dan kapan saja. Oleh karena itu mereka rela bahkan kehilangan banyak uang untuk mendapatkan hasil yang mereka inginkan. Ditambah dengan perkembangan dunia fashion yang semakin maju. Semua orang ingin memakai model baju serta tatanan rambut yang sedang ngetrend di beberapa negara terutama negara Korea. Kita bisa menemukan banyak anak muda yang cenderung senang dengan gaya rambut model Korea. Bukan saja wanita tetapi pria-pria juga senang dengan tatanan rambut yang akan membuat mereka terlihat segar serta lebih muda. Tidak jarang dari mereka memilih mewarnai rambut hingga terlihat seperti orang Korea. Banyak pilihan warna untuk rambut anda tetapi anda harus cermat dalam memilih warna rambut yang sesuai dengan diri anda agar anda tidak terlihat buruk dengan warna rambut tersebut. Sebelum anda memilih warna rambut yang anda inginkan dan sesuai dengan diri anda, anda sebaiknya memikirkan hal-hal dibawah ini terlebih dahulu. Pertama, anda harus memikirkan tentang warna kulit anda terlebih dahulu. Jika warna kulit anda gelap, maka anda sebaiknya tidak memilih warna cat rambut yang terlalu terang atau mencolok karena ini akan membuat warna kulit anda sangat kontras dengan warna rambut anda. Pilihlah warna-warna yang kalem serta cocok untuk kulit anda. Kedua, perhatikanlah bentuk wajah anda. Banyak warna rambut

yang tidak cocok dengan bentuk wajah. Anda tidak harus memaksakan diri untuk mempunyai warna rambut sama dengan bintang favorit anda karena setiap orang mempunyai kekuatan sendiri-sendiri. Anda harus bisa menjadi diri anda sendiri. Ketiga, perhatikanlah jenis rambut anda. Banyak jenis rambut yang rentan dengan warna atau pewarna rambut tertentu. Pastikan anda tidak alergi terhadap bahan-bahan pada pewarna rambut tersebut agar anda tidak mengalami akibat buruk setelah anda mewarnai rambut anda. Sebaiknya anda juga tidak menggunakan pewarna rambut yang tidak terpercaya walaupun harganya sangat murah. Keempat, ketika anda akan memilih warna anda sebaiknya sudah mengetahui model rambut atau potongan seperti apakah yang anda akan pilih. Anda bisa berkonsultasi dengan penata rambut di salon untuk mendiskusikan warna terbaik untuk rambut anda. Ketika memilih warna, anda juga bisa menyesuaikan dengan musim yang ada saat ini. Ketika anda memilih warna, anda bisa menerapkan warna gradasi. Ini digunakan agar anda bisa lebih bekreasi dan tidka terlihat monoton dengan warna rambut anda. Dalam pemilihan warnanya, anda harus tetap memperhatikan keindahan agar anda tidak terlihat sangat mencolok dengan perubahan warna anda tersebut. Anda bisa tampil lebih percaya diri dengan warna rambut baru anda tersebut. Jika anda sudah siap untuk mewarnai rambut anda, ini

berarti anda juga siap dalam melakukan beberapa perawatan. Rambut yang diwarnai akan membutuhkan perawatan lebih serta uang yang tidak sedikit. Anda juga harus mewarnai kembali rambut anda setelah jangka waktu tertentu. (net/Astri D Andriani/”BC”)***

ILUSTRASI


HALAMAN

12

RT/RW

Kekeringan yang melanda kampung kami terpaksa membuat kami menggunakan air irigasi untuk mengairi sawah dan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.” nDadan

Ketua RT 01/08 Kampung Rawabadak, Haurwangi

SABTU, 25 JULI 2015

BERITA CIANJUR/APIP SAMLAWI

BEREBUT AIR - Dua orang anak tengah mengangkut air yang bersumber dari irigasi sekonder Desa Ramasari, kemarin. Beberapa pekan belakang daerah ini terkena kekeringan karena kemarau berkepanjangan.

Ramasari Berebut Air Kemarau Panjang Sebabkan Kekeringan

WARGA yang berada di Kampung Rawabadak RT 01/08, Desa Ramasari, Kecamatan Haurwangi, saat ini berebut air untuk mengairi sawah dan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Hal ini dilakukan karena di daerah tersebut saat ini tengah terjadi kekeringan akibat datangnya musim kemarau.

K

etua RT 01/08 Kampung Rawabadak, Dadan (46) menjelaskan bahwa ratusan hektar sawah yang ada di kampungnya kini meng-

alami kekeringan. Kondisi tersebut diperparah dengan air irigasi teknis yang tidak mampu mengairi sawah yang terlalu luas, karena karena debit air kecil, yakni hanya 15 liter per detiknya.

Haurwangi Bersihkan Jalan dari Sampah

BERITA CIANJUR/APIP SAMLAWI

BEBERESIH - Warga Haurwangi serempak menggelar aksi gotongroyong membersihkan sampah.

HAURWANGI-Puluhan warga beserta pengurus RT/RW dan Karangtaruna Desa Haurwangi, serempak menggelar aksi gotongroyong membersihkan sampah yang menumpuk di pinggir jalan lama Haurwangi-Bandung, belum lama ini. Kegiatan tersebut dilakukan tepat di Kampung Pasir Merak RT 04/09, Desa/ Kecamatan Haurwangi. Berdasarkan informasi yang dihimpun, di sepanjang Jalan Raya Haurwangi hingga Jalan Raya Bandung, telah lama dijadikan tempat pembuangan sampah oleh masyarakat Haurwangi, Ciranjang, dan Rajamandala yang tidak bertanggungjawab. “Setiap hari, banyak sampah yang dibuang ke tempat tersebut, terus saja ditumpuk hingga puluhan kubik, hingga tumpukan sampah tersebut meluber ke tengah jalan,” terang Dadang (52), kepada “BC” kemarin.

Dengan adanya kondisi tersebut, terang Dadang para pengguna jalan harus ekstra hati-hati karena badan jalan menjadi sempit terhalangi sampah dan terganggu oleh bau yang tidak sedap. Sementara itu, Kepala Desa Haurwangi Iwan Sulaeman (45) membenarkan hal tersebut. “Tentu saja hal itu, membuat repot pihak Pemerintahan Desa Haurwangi, karena setiap bulan harus membersihkannya. Hal itu dilakukan sejak tahun 2014,” ujarnya. Dirinya mengatakan bahwa setiap melakukan kerja bakti membuag sampah tersebut, waktunya tidak kurang dari 5 hari sampai 7 hari. “Karena sekarang menghadapi HUT RI maka kerja bakti membuang sampah akan ditambah personilnya, akan mengundang karang taruna dari setiap RW yang ada di Desa Haurwangi,” jelas Iwan. (pip)

“Dengan kondisi seperti itu, para petani dan warga setempat setiap hari giliran gunakan air irigasi sekunder untuk mengairi sawahnya dengan cara disedot menggunakan mesin pompa. Sedangkan warga lainnya mengambil air dengan alat seadanya guna keperluan rumah tangga,” terang Dadan kepada “BC” kemarin. Dirinya mengatakan bahwa kehadiran air tersebut hanya datang seminggu sekali dan debitnya kecil sehingga tidak cukup untuk mengairi ratusan hektar sawah yang ada di daerah tersebut. “Tidak hanya para petani saja yang berebut air ternyata warga

setempat pun ikut antri berebut, terutama warga yang sumurnya sudah kering,” tuturnya. Kondisi tersebut membuat masyarakat terpaksa menggunakan air irigasi untuk memenuhi keperluan sehari-hari. “Mereka antri dan mengangkut air dengan alat seadanya. Biasanya air tersebut dimasukan ke bak penampungan yang ada di rumahnya masing masing,” tambahnya. Di sisi lain dirinya pun merasa prihatin dengan kondisi petani yang ada di daerahnya saat ini. Dirinya menyebutkan bahwa padi yang ditanam merupakan tanaman yang membutuhkan air, utamanya

di saat tanaman padi berusia lima hari setelah tanam (HST) sampai berusia 1 bulan HST. Sedangkan di usia 2 hingga 2,5 bulan HST tanaman padi sudah tidak memerlukan air banyak yang penting kondisi hamparan tanah sawah harus basah. “Rata-rata usia tanaman padi di wilayah Kecamatan Haurwangi sekitar 1-2 bulan HST dan kondisi tanah pesawahnya kekeringan hingga rekat-retak. Tentu saja dengan kondisi seperti itu, membuat khawatir para petani, karena tanaman padinya takut terjadi gagal panen,” ujarnya. Sementara itu, tokoh pemuda

setempat, Basuni (48) menambahkan, benar adanya bahwa seluruh petani masih membutuhkan air untuk mengairi sawahnya, hingga tiap hari mengambilnya dengan mesin sedot. “Hal itu dilakukan berdasarkan hasil keputusan bersama, karena disedotnya air irigasi tersebut dialirkan ke saluran tersier dan saluran cacing yang nantinya air tersebut akan masuk ke setiap sawah milik para petani. Dengan adanya upaya seperti itu, semoga tanaman padi di Desa Ramasari bisa dipanen seperti biasanya dan mendapatkan untung yang signifikan,” imbuhnya. (pip)

Agustusan, Warga Gelar Penggalangan Dana CIRANJANG-Memasuki bulan Agustus, pengurus RT/ RW, karangtaruna, dan warga yang berada di Kampung Calingcing RT 01 hingga RT 05 yang berada di wilayah RW 08, Desa Sindangjaya, Kecamatan Ciranjang tengah giat menjual air minum botol di pinggir jalan menuju tempat wisata waduk Cirata, Calingcing. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka mencari dana untuk perayaan Hari Jadi Republik Indonesia ke 70. Kegiatan tersebut disambut antusias oleh penguna jalan. Karena selain membantu pengguna jalan mendapatkan air minum, juga harganya yang terjangkau. Dalam sehari, pihak panitia acara “Agustusan” bisa mengantongi uang

BERITA CIANJUR/APIP SAMLAWI

GALANG DANA - Warga Kampung Calingkcing, Ciranjang, menjual air minum botol di pinggir jalan menuju tempat wisata waduk Cirata.

Rp 150 ribu hingga Rp 200 ribu. Ketua Karangtaruna RW 08 Eman (40) didampingi Ketua RT 03 Suharna (38) menerangkan bahwa kegiatan tersebut sudah direncakan se-

jak jauh hari sebelumnya. Eman mengaku, RT/RW dan karangtaruna yang ada di daerah tersebut telah memiliki program yang jelas untuk bisa merayakan acara HUT RI yang ke-70. Diantaranya kegia-

tan lomba baca tulis Alquran, pemilihan da’i cilik (Pildacil), kasidah, panjat pinang, kompitisi sepak bola antar RT, dan ditutup dengan tabligh akbar yang seluruhnya akan dipusatkan di lapangan sepak bola Kampung Calingcing. “Alhamdulillah anggota karangtaruna rajin mengadakan penggalangan dana secara bergantian. Dalam sehari kami dapat menjual 10 hingga 12 karton air mineral yang berhasil dijual kepada pengguna jalan,” terangnya kepada “BC” kemarin. Dengan adanya kegiatan itu, dirinya berharap agar kegaitan tersebut dapat memenuhi kebutuhan pembiayaan acara kegiatan peringatan hari kemerdekaan tersebut.

Puluhan Ketua RT/RW Ikuti Pembinaan HAURWANGI-Untuk meningkatkan kapasitas kinerja, sebanyak 52 orang Ketua RT/ RW Desa Kertamukti, Kecamatan Haurwangi, belum lama ini mengikuti pembinaan kapasitas kerja yang diselenggarakan di aula Desa Kertamukti. Acara tersebut dihadiri Camat Haurwangi Dja­djat Sudrajat dan Ketua PAC ARWT Dadang, narasumber dan undangan lainnya. Sementara itu, Kepala Desa Kertamukti Cepi Agustina menjelaskan, digelarnya acara pembinaan pada ketua RT/RW tiada lain untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas kerja RT/RW. Dian-

taranya cara membuat tugas administrasi RT/RW, disiplin kerja dan cara mengoptimalkan program dana bantuan RT, terutama cara membuat pelaporan pertangungjawaban LPJ. “Selain itu, kami juga berharap para ketua RT/RW bisa berkomunikasi dan koordinasi dengan pemerintahan desa terutama saat mendapat masalah di lingkungannya. Diharapkan pula para ketua RT/RW harus disiplin kerja secara administrasi, diantaranya saat ingin membuat KTP, KK, SKTM, dan yang lainnya,” terang Cepi. Dirinya berpesan bahwa setiap pekerjaan RT/RW harus

ILUSTRASI

dilaksanakan dengan benar. Selain tugas administrasi pelaksanaan program pembangunan infrastuktur fisik juga harus dilakukan dengan benar pula. “Karena semua itu telah

diatur dalam aturan yang berlaku baik Perda maupun Perdes itu sendiri. Dengan mengikutinya acara pembinaan dari pihak kecamatan, semoga seluruh RT/RW yang ada di Desa Kertamukti mampu bekerja

Hal tersebut diapresiasi oleh Kaur Ekbang Desa Sindangjaya Adi Setiawan (49). Dirinya menambahkan, bahwa dengan adanya inisiatif pengurus RT/RW dan Karangtaruna pihaknya merasa bangga. Karena pihak RT/RW dan karangtaruna tersebut sebelumnya telah melakukan musyarawah dengan pihaknya, dan kegiatan tersebut dilakukan secara transparan. “Pihak pemerintahan Desa Sindangjaya sangat mendukung dan memberikan respon positif. Seperti yang kita semua ketahui bahwa panitia akan menggelar lomba religi, hiburan kesenian tradisional, olahraga yang diikuti oleh warga RW 08 lomba antar RT,” pungkasnya. (pip)

dengan b ­ enar,” jelasnya. Ketua RT 03/05 Ustadz Muhtar menambahkan, dengan dilaksanakannya pembinaan peningkatan kapasitas kerja, dirinya mengaku telah merasa lega, karena banyak pengetahuan, wawasan dan pengalaman yang didapatkannya, terutama mengenai penge­tahuan administrasi RT dan wawasan tentang cara bekerja yang benar. “Saya mengucapkan terimakasih pada pemerintah Kecamatan Haurwangi, PAC ARWT dan kepala desa Kertamukti yang telah peduli meng-adakan pembinaan untuk ketua RT/ RW. Semoga dapat pengalaman baru,” harapnya. (pip)


HALAMAN

13

RT/RW

Tumpukan sampah di pinggir Jalan Raya Haurwangi telah lama terjadi, karena hampir tiap saat warga yang kurang bertanggung jawab. Untuk membersihkannya kami butuh waktu 5 sampai 7 hari." nIwan Sulaeman

Kepala Desa Haurwangi

SABTU, 25 JULI 2015

Tingkatkan Produksi Pertanian Cianjur Poktan Mekarjaya Terima 4 Ton Pupuk Bersubsidi

D

ILUSTRASI

i tahun 2015 ini, ada beberapa kelompok yang sudah menerima bantuan pupuk tersebut. Satu diantaranya seperti kelompok Tani Mekarjaya yang berada di Kampung Sukatani RT 04/06, Desa Sukamekar, Kecamatan Sukanagara. Ketua Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Sukanagara, Leni mengatakan bah-

wa pupuk yang didistribusikan kepada Poktan bertujuan mengurangi beban para petani terhadap biaya pembembelian pupuk. “Harapan kami, para petani yang telah menerimanya bantuan pupuk bersubsidi ini segera mempergunakanya. Dan kami juga berharap agar agar bantuan pupuk bersubsidi ini tidak terjadi diperjualbelikan,” ujarnya kepada “BC” kemarin.

Galang Swadaya, Ketua KNPI Benahi Lingkungan

ILUSTRASI

CAMPAKA-Dalam menumbuhkan semangat gotong-royong di kalangan masyarakat, ketua KNPI Kecamatan Campaka Iwan selalu membantu pengurus Rukun Tetangga (RT) dalam menghidupkan semangat gotongroyongan di kalangan warga. Salah satunya dengan cara penataan lingkungan. Iwan mengatakan bahwa peran masyarakat dalam membenahi lingkungan sangat penting, karena saat warga tidak peduli maka lingkungan tidak akan tertata dengan baik. “Agar semangat itu ada, mari secara bersama-sama melakukan pembenahan lingkungan dengan memperbaiki beberapa fasilitas umum yang telah rusak,” tutur ketua KNPI Kecamatan Campaka, Iwan Sofyan kepada “BC” kemarin. Kampung Lembur

Sawah misalnya, warga kampung itu sepertinya tidak mau kalah tertinggal dengan keadaan lingkungan ke RT an lainnya yang notabenya didaulat sebagi kampung percontohan dalam penilaian Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat se Desa Sukajadi. “Banyak sarana dan prasarana yang sudah diakomodasi secara bersamasama di antaranya seperti semenisasi akses jalan, renovasi mesjid dan pelebaran jalan lingkungan," terangnya. Selain itu Sekretaris RT nya pun tidak hanya mau berpangku tangan saja, dalam menggerakkan swadaya warganya, ia selalu aktif untuk menggerakkan semua warganya mulai dari kaula muda maupun tua agar selalu kompak di saat pelaksanaan kerja baktinya. (zen)

DINAS Pertanian dan Holtikultura Kabupaten Cianjur terus menyalurkan bantuan berupa pupuk bersubsidi untuk meningkatkan produksi pertanian di Kabupaten Cianjur. Leni mengatakan bahwa dengan adanya bantuan tersebut, para petani bisa mengoptimalkan hasil panen.

"Pemerintah sudah susah payah dalam memperjuangkan bantuan tersebut, karena selama ini kerap

muncul keluhan dari petani bahwa harga pupuk mahal. Kami berharap agar bantuan ini benar-benar untuk dipergunakan memupuk tanaman padi,” jelas Leni. Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Mekarjaya, Lukman (38) membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan bahwa sebelumnya para petani yang tergabung dalam Poktan Mekarjaya selalu mengeluh dengan mahalnya harga pu-

puk. Namun, setelah adanya bantuan pupuk bersubsidi tersebut, para petani merasa terbantu dan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Cianjur. "Sepertinya, pemerintah telah mendengar lalu tanggap dalam menyikapi keluhan para petani, dan akhirnya di tahun ini petani Mekarjaya dapat juga bantuan Pupuk bersubsidi sebanyak 4 ton yang didanai APBD 2015,” singkatnya. (zen)

Tanggeung Kecewa, Pembangunan Jembatan Tertunda TANGGEUNG-Warga yang berada di Kampung Pasir Lemo, Desa Tanggeung, Kecamatan Tanggeung merasa kecewa terhadap pernyataan BPD Desa Tanggeung yang mengatakan akan menghentikan pembangunan Jembatan Cicadas. Pasalnya, jembatan tersebut merupakan satusatunya sarana penghubung masyarakat yang ada di Desa Tanggeung dengan Desa Kertajaya. “Jembatan ini menjadi satu-satunya akses yang mudah dilalui pejalan kaki menuju desa tetangga. Jika tidak menggunakan jembatan, maka warga harus memutar arah dan berjalan sangat jauh,” ujar Ajid, ketua tim pelaksana perbaikan jembatan. Ajid mengatakan jembatan tersebut sangat penting untuk dibangun. Karena jalur utama masyarakat menuju masjid, sekolah, pasar, puskesmas, dan pusat kota. “Jembatan ini sebetulnya sudah ada sejak dulu dan turun temurun digunakan oleh warga. Awalnya jembatan ini terbuat dari bilah bambu yang dibuat dan dirawat secara swa-

BERITA CIANJUR/APEP HIDAYAT

TERHENTI - Pekerjaan pembangunan Jembatan Cicadas yang terletak diantara Desa Tanggeung dan Desa Kertajaya terhenti akibat masalah peta lokasi.

daya. Pada saat jembatan ini rusak, maka harus segera dilakukan perbaikan. Maka dari itu, kami sangat kecewa saat mendengar pernyataan BPD Desa Tanggeung yang akan menghentikan pekerjaan dengan alasan lokasinya berada di wilayah Desa Kertajaya, dan yang berhak membangun ada-

lah Desa Kertajaya,” katanya. Ajid mengatakan pula bahwa seandainya pekerjaan tidak dilanjutkan tidak akan menjadi masalah. “Tapi mohon pekerjaan kami dibayar sesuai hak yang telah disepakati,” tambahnya. Dirinya menyesalkan bahwa keputusan tersebut

dilakukan sepihak dan mendadak. “Yang saya herankan adalah kenapa tidak jauh–jauh hari hal ini diinformasikan, tepatnya saat pengajuan BPD seharusnya menolaknya karena digambar RAB tertera bahwa pembangunan tersebut jelas ditulis lokasinya berada di wilayah Desa Kertajaya.

Kalau memang itu alasannya, kemana saja selama ini pihak BPD? Sampai tidak tahu ada pembangunan jembatan di wilayah Desa Kertajaya padahal rumusan atau ajuan pekerjaan pembangunan jembatan ini disahkan dan disetujui oleh BPD dan LPM,” terangnya Sementara itu Usep, salah seorang perangkat Desa Kertajaya saat ditemui menjelaskan mengenai perbatasan antar desa. “Di sana dihuni oleh 8 Kepala Keluarga (KK) yang diantaranya 6 KK merupakan penduduk Desa Tanggeung dan 2 KK adalah penduduk Desa Kertajaya. Kedua desa ini dibatasi oleh saluran air yang bersumber dari Sungai Cicadas yang membentang sampai ke perbatasan RW Pasarkolot. Batas itu sebetulnya bukan batas yang tertera di peta yang ada di kementrian,” terangnya. Karena waktu itu, tambah dia pihak pemerintah Desa Tanggeung sebagai desa induk kurang setuju adanya pemekaran desa. Maka dari itu pihak desa induk seolah mempersempit lahan yang berpotensi untuk menghasilkan PAD desa baru. (aht)

Himpunan Nelayan Jayanti Gelar Pertemuan CIDAUN-Himpunan Nelayan Jayanti akan menggelar pertemuan untuk mengadakan musyawarah nelayan di pelabuhan Jayanti Cidaun, kemarin. Pertemuan musyawarah yang pertama digelar tersebut akan membahas berbagai permasalahan nelayan. Khusus untuk pertemuan perdana ini mengusung tema kesejahteraan keluarga nelayan dan masyarakat pesisir setempat. "Pertemuan dilakukan sebagai ajang silaturahmi. Kegiatan ini akan di ikuti sedikitnya oleh 1700 orang nelayan se-kecamatan Cidaun. Pertemuan sendiri

BERITA CIANJUR/APEP HIDAYAT

POSE - Unang Tuyul, Ketua Nelayan Jayanti, dalam waktu dekat perhimpunan nelayan akan mengadakan musyawarah untuk pertama kalinya.

akan dimulai pada hari Jum'at sore dan akan di gelar di sekitar area pelabuhan Jayanti," tutur Ketua Nelayan Jayanti Unang Tuyul kepada “BC” kemarin. Kegiatan tersebut juga membahas mengenai strategi dan takti para nelayan yang ada di pesisir Pantai Jayanti untuk mempermudah aktivitas mereka, baik dalam hal melaut maupun dalam hal lainnya. "Dalam agenda ini juga dihadiri muspika dan kepala desa setempat. Dalam momen tersebut, kami akan membahas tentang tujuan organisasi ke depan, teru-

tama kesejahteraan bagi nelayan juga keluarganya. Diharapkan dengan dilakukannya musyawarah ini, nasib nelayan Jayanti ini ke depanya akan tambah maju hingga pengelolan di sekitar area pelabuhan pun tidak lagi semberawut," bebernya. Dirinya mengaku akan berusaha memperjuangkan aspirasi para nelayan di wilayahnya, bahkan akan diajukan hingga pada Kementerian Kelautan. “Sebab sejauh ini para nelayan yang berada di Cianjur Selatan tepatnya di Jayanti ini kurang diperhatikan," tandasnya. (zen)


HALAMAN

14

TNI&POLRI

Setelah A1 (informasi akurat) kita langsung bergerak. Kita berhasil mengamankan ratusan botol miras berbagai merk termasuk bahan-bahan yang sedianya akan digunakan untuk mengoplos miras, seperti 56 kantong plastik yang berisi alkohol murni." nAKP Ahmad Suprijatna Kapolsek Sukaluyu

SABTU, 25 JULI 2015

DEPOT JAMU DIGREBEK Ratusan Botol Minuman Keras Diamankan

DERAP TNI

NET

Danrem Bogor Berdo’a Minta Hujan BOGOR–Komandan Korem 061/Sk Kolonel Inf Fulad turut melaksanakan Sholat Istisqa di Lapangan Sempur, Kta Bogor, Jumat (24/7). Danrem berbaur bersama ratusan masyarakat untuk memanjatkan doa meminta diturunkannya hujan sejurus dengan musim kemarau yang melanda wilayah Bogor dan wilayah lainnya saat ini. Turut dalam Sholat Istisqa tersebut Walikota Bogor, Bima Arya, Ketua DPRD Kota Bogor, Untung Maryono, Dandim 0606/Kota Bogor Letkol Inf Mukhamad Albar, Danyonif 315/Garuda Mayor Inf Irwan Budiana, para unsur muspida setempat, tokoh agama, tokoh masyarakat dan sedikitnya 650 orang jamaah. Usai sholat, kepada media danrem mengatakan, kekeringan yang melanda sejumlah daerah di Jawa saat ini, sebetulnya bukan karena musim kemarau, tetapi akibat penjarahan hutan besar-besaran selama beberapa tahun terakhir. “Kondisi kemarau saat ini sebenarnya tidak ekstrim, hanya karena hutan-hutan di Jawa itu sudah terlalu banyak yang dijarah, maka sedikit saja datang musim kering, dampaknya cepat sekali terasa, banyak pula dari mereka harus mencari air bersih dengan mencapai jarak kiloanmeter, bahkan sampai mengais air comberan, nauzubillah,” papar danrem, kemarin. Karenanya, danrem mengajak masyarakat untuk memperbanyak istighfar, memohon ampunan kepada Allah swt atas segala dosa yang telah dilakukan. “Karena dosa-dosa inilah yang menjauhkan kaum dari rahmat-Nya, dijauhkan dari hujan, didatangkan keprihatinan, paceklik dan berbagai macam cobaan menakutkan lainnya,” katanya. Danrem pun menukil salahsatu ayat dalam Alquran sebagaimana diterangkan dalam Surah Al-Isra. “Dan jika Kami hendak membinasakan suatu negeri, maka Kami perintahkan kepada orang-orang yang hidup mewah di negeri itu (supaya mentaati Allah) tetapi mereka melakukan kedurhakaan dalam negeri itu, maka sudah sepantasnya berlaku terhadapnya perkataan (ketentuan Kami), kemudian Kami hancurkan negeri itu sehancurhancurnya,” terangnya. Selanjutnya, danrem menegaskan, untuk selalu intropeksi diri, tadabur terhadap alam dan lingkungan serta zikir kepada Allah Swt merupakan jalan keselamatan dan kesejahteraan umat manusia. (net/rai)

Prajurit TNI Akan Bangun Mushola di Tolikara

BERITACIANJUR/IST

MIRAS–Kapolsek Sukaluyu, AKP Ahmad Suprjatna memerlihatkan sejumlah botol miras hasil operasi di Mapolsek Sukaluyu kemarin. Dalam aksinya, petugas berhasil mengamankan ratusan botol miras berbagai merk.

UNTUK kesekian kalinya jajaran Polsek Sukaluyu, Cianjur mengamankan minuman keras (miras) yang dijual ilegal. Miras yang diamankan kali ini berasal dari sebuah depot jamu yang baru sepekan beroperasi yang berlokasi di Kp. Panuusan, Desa Sindangraja, Sukaluyu.

A

ksi penggerebekan itu sendiri, dikatakan Kapolsek Sukaluyu, AKP Ahmad Suprijatna dilakukan saat pihaknya melakukan patroli rutin. Petugas mencurigai keberadaan depot atau kios jamu yang menjualbelikan miras tanpa izin.

“Setelah A1 (informasi akurat) kita langsung bergerak. Kita berhasil mengamankan ratusan botol miras berbagai merk termasuk bahan-bahan yang sedianya akan digunakan untuk mengoplos miras, seperti 56 kantong plastik yang berisi alkohol murni,” terang Ahmad kepada “BC”, Jumat (24/7).

Dalam penggerebekan yang dilakukan dini hari kemarin itu, pihaknya menyita 355 botol miras berbagai merk dan jenis, diantaranya Stout, Topi Miring, Mixmax, Intisari, Anggur Merah, Anggur Putih, Wisky, Newport, dan Kamput. Selain berhasil mengamankan botol-botol miras, pihaknya juga menggelandang pemilik kios jamu berinisial DS (29) asal Kp. Babakan Liyu RT 03/04 Desa Sukajaya, Kec.

Harus Mampu Lahirkan Prajurit “Gila”

ILUSTRASI

JAKARTA–Mabes TNI akan menerjunkan seratusan prajuritnya untuk membangun kembali bangunan yang terbakar di Tolikara, Papua pasca kerusuhan berbau SARA di wilayah timur Indonesia tersebut. Panglima TNI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengatakan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (24/7) usai menemui Presiden Jokowi, jumlah personil yang diturunkan mencapai 100 orang untuk mengerjakan pembangunan kios dan mushala selama 1 bulan. “Penambahan personil di sana hanya untuk membangun. Ada sekitar 100 personil,” kata panglima di Jakarta, kemarin. Menurut dia, jumlah sebanyak itu dikerahkan untuk mengejar target yang diberikan Jokowi agar mushala dan kios selesai dibangun dalam waktu 1 bulan. “Satu bulan harus selesai sehingga ekonomi bisa berjalan,” kata mantan Kepala Staf Angkatan Darat itu. Presiden Jokowi sendiri telah mengucurkan anggaran Rp 1 miliar untuk membangun kembali mushala dan kios. Mushala akan dibangun di lahan milik koramil, sementara kios akan diberikan kepada warga untuk penghasilannya sehari-hari. Saat kerusuhan pada 17 Juli, kios yang terbakar sebanyak 60 unit. Namun, Jokowi meminta agar ditambah 15 unit lagi untuk masyarakat setempat. Selain melakukan kembali pembangunan fasilitas yang rusak, tokoh lintas agama juga menguatkan dialog agar peristiwa serupa tidak terulang lagi di Tolikara dan wilayah-wilayah lainnya di Indonesia. Sementara aparat kepolisian sudah menetapkan dua orang tersangka dalam kasus tersebut. (net/rai)

NET

JAKARTA-Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo optimis, TNI AD di bawah kepemimpinan Letjen TNI Mulyono selaku Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) yang baru akan mampu melahirkan para prajurit yang handal. Panglima TNI meminta mantan Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) itu untuk bisa dan mampu melahirkan para prajurit TNI Angkatan Darat yang “gila”. “Jadikan mereka prajurit-prajurit gila, prajuritprajurit yang gila mencintai NKRI. Dan prajurit yang pantang menyerah,” tegas panglima di suatu kesempatan di Jakarta, kemarin.

Jadikan mereka prajurit-prajurit gila, prajuritprajurit yang gila mencintai NKRI. Dan prajurit yang pantang menyerah.” Gatot Nurmantyo Panglima TNI

Dalam kesempatan itu, panglima mengingatkan agar prajurit TNI AD tidak pernah menyerah dan se-

lalu menang dalam setiap pertempuran. Karenanya, panglima meminta KSAD yang baru agar melatih dan memimpin prajurit TNI AD dengan segenap hati dan pikiran. “Secara pribadi saya optimis, karena KSAD merupakan sosok yang berani, tulus dan ikhlas,” tandasnya. Sebagai informasi, Letjen Mulyono resmi ditunjuk sebagai KSAD menggantikan Jenderal TNI Gatot Nurmantyo yang kini memegang tampuk pimpinan tertinggi selaku Panglima TNI. Sebelumnya, Letjen Mulyono merupakan Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad). (net/rai)

Bojongpicung, Cianjur ke mapolsek untuk diminta pertanggungjawabannya. “Pasal yang disangkakan kepada pelaku, dikatakan Ahmad adalah tipiring (tindak pidana ringan),” kata Ahmad. Kendati begitu, sambung dia, pihaknya masih melakukan lidik atas kasus temuan miras tersebut. “Penyelidikan masih dilakukan, termasuk upaya pemberantasan kami terhadap keberadaan mirasmiras ini,” ujarnya.

Ahmad menyebutkan, peredaran miras di wilayah hukum Polsek Sukaluyu menjadi salahsatu atensi pihaknya mengingat peredarannya terbilang tinggi. Pihaknya meminta masyarakat berperan aktif dalam upaya kepolisian memberantas penyakit masyarakat tersebut. “Selalu menginformasikan jika melihat ada indikasi ke arah sana (peredaran miras). Kita akan langsung bergerak,” tandasnya. (qur/gap)

Polda Jabar Antisipasi Kasus Tolikara BANDUNG-Polda Jabar terus melakukan upaya antisipasi guna menangkal gejolak yang berujung konflik seperti insiden kerusuhan bernuansa SARA yang terjadi di Tolikara, Papua, pekan lalu. Dikemukakan Kapolda Jabar, Irjen Pol Moechgiyarto, perlu keterlibatan dan peran seluruh lapisan masyarakat agar kompak mencegah peristiwa serupa tak berlangsung di wilayah Jabar. “Kita harus antisipasi supaya kejadian seperti itu (kerusuhan Tolikara) tidak merembet di Jabar. Sekarang kan kondisi di Papua sudah damai dan selesai,” kata kapolda dalam acara bertajuk ‘Silaturahmi Kamtibmas Kapolda Jabar dengan

Forum Kerukunan Umat Beragama’ di aula Mapolrestabes Bandung, Jumat (24/7). Kapolda pun mengimbau kepada masyarakat Jabar agar tidak mudah terpancing dan terprovokasi dengan isu menyesatkan. Sejauh ini, sambung dia, situasi di Jabar tetap kondusif. Karenanya, kapolda meminta semua pihak dan elemen masyarakat senantiasa dan terus menjaga situasi kamtibmas di lingkungannya masing-masing agar suasana tetap aman dan semakin tenteram. “Kerukunan akan nampak dengan cara silaturamhi yang terus dibangun sehingga tercipta toleransi beragama,” tandasnya. (net/rai)

NET


HALAMAN

15

EKBIS

Oleh karena itu, kenapa gula rafinasi harus kami dorong juga, karena banyak juga produk impor ilegal dari luar negeri yang masuk. Ini sebenarnya merugikan industri dalam negeri kita. Jadi saya harus mendorong industri gula rafinasi untuk menjaga impor-impor gula ilegal dari luar.”

nRahmat Gobel Menteri Perdagangan

SABTU, 25 JULI 2015

Harga Rp 8.400 Masih Uji Coba Kemungkinan Harga Bisa Berubah Dua Bulan Lagi

PT PERTAMINA (Persero) belum memutuskan harga normal varian Bahan Bakar Minyak (BBM) yang baru yakni Pertalite. Di masa uji coba, Pertalite dibanderol Rp 8.400 per liter.

H

arga ini dapat dinikmati masyarakat selama dua bulan ke depan atau di masa uji coba. Direktur Utama PT Pertamina Dwi Soetjipto hingga saat ini belum memutuskan harga normal BBM Ron90 ini. Namun dirinya menegaskan, harganya di atas Premium dan di bawah Pertamax. Terkait harga, pihaknya mengatakan akan memutuskannya setelah proses evaluasi dua bulan pelaksanaan uji coba Pertalite. “Melalui uji coba ini kami ingin melihat seberapa besar tes pasar ini. Dalam hal ini, kami rencananya dua bulan akan tes pasar setelah itu melakukan evaluasi, termasuk untuk penentuan harga jual Pertalite,” ujar­nya di SPBU Abdul Muis, Jakarta Pusat, Jumat (24/7). Pertamina akan melihat terlebih dulu tangga-

pan masyarakat terhadap produk barunya ini. Jika tanggapan yang diterima negatif alias minim pembelian, perusahaan pelat merah ini bakal mengevaluasi ulang Pertalite. “Kami lihat, harga ini dilakukan evaluasi. Apabila ada masukan-masukan dan lain-lain yang tidak baik, itu akan jadi review kami di mana posisinya,” terangnya. Sebelumnya, Pertalite akan hadir di 103 stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di tiga kota yakni Bandung, Jakarta, dan Surabaya. Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro mengatakan, untuk harga promosi, Pertalite akan dibanderol dengan harga Rp 8.400 per liter. “Harga promo Rp 8.400. Sampai kapan belum tahu. Inikan komersial, dan bukan barang bersubsidi,” ujarnya. (net/zlf )

NET

Ekonomi Belum Bergairah, Perbankan Pangkas Target Kredit

NET

JAKARTA-Perlambatan ekonomi nasional diyakini bakal berdampak langsung ke kinerja sektor perbankan. Dari pengakuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), beberapa bank telah mengajukan revisi rencana bisnis bank (RBB) untuk 2015. Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad mengatakan, dari 118

bank yang beroperasi di Indonesia, 108 bank telah mengajukan RBB. Dalam revisi yang diajukan perbankan, rata-rata memang­ kas target kredit dari sebelumnya 15-17 persen menjadi 13-15 persen. “Dengan batas tengah di 14 persen,” ujar Muliaman di kantor OJK, Jakarta Pusat, Jumat (24/7). Dia menuturkan, revisi

target kredit banyak dilakukan bank yang berada di kelompok BUKU III. Rata-rata memangkas pertumbuhan kredit 2,7 persen. Meski begitu Muliaman mengharapkan target kredit masih bisa tercapai. “Kami sangat berharap di tengah optimisme yang berkembang di Semester II 2015 ini bisa dicapai,” tutupnya. (net/zlf )

Kemendag Keluarkan Izin Impor Gula Rafinasi JA K A RTA -Kementerian Perdagangan (Kemendag) kembali mengeluarkan izin impor gula mentah atau rafinasi sebanyak 600 ribu ton untuk triwulan III 2015. Izin tersebut dikeluarkan guna memenuhi kebutuhan industri gula pada makanan dan minuman. “Ini (600 ribu ton) sudah efektif, karena untuk menjaga produksi gula rafinasi yang diberikan kepada industri mamin (makanan dan minuman),” kata Menteri Perdagangan Rachmat Gobel di kantornya, Jakarta, Kamis (23/7). Gobel menambahkan, impor gula rafinasi penting didorong untuk menjaga impor gula yang masuk secara ilegal, khususnya dari pintupintu di wilayah perbatasan. Pria berumur 52 tahun ini mengaku sudah mendapat banyak laporan mengenai maraknya gula ilegal yang masuk melalui daerah perbatasan. Karena itu, untuk menghindari impor gula ilegal, Kemendag harus mengeluarkan izin impor gula rafinasi. Sebab, maraknya impor gula ilegal tersebut mem-

Ini (600 ribu ton) sudah efektif, karena untuk menjaga produksi gula rafinasi yang diberikan kepada industri mamin (makanan dan minuman).” buat industri dalam negeri mengalami kerugian besar. “Oleh karena itu, kenapa gula rafinasi harus kami dorong juga, karena banyak juga produk impor ilegal dari luar negeri yang masuk. Ini sebenarnya merugikan industri dalam negeri kita. Jadi saya harus mendorong industri gula rafinasi untuk menjaga impor-impor gula ilegal dari luar,” tandas Gobel. (net/zlf )

NET

Patung Ukir Kayu Subang Diminati Eropa dan Amerika KABUPATEN Subang merupakan salah satu sentra patung ukiran kayu dimana usaha produksinya dengan jenis komoditi miniatur binatang. Adapun jenis komoditi ukiran kayunya diantaranya se­perti miniatur bebek, kurakura, macan, sisingaan, golek, dan masih banyak jenis miniatur binatang lainnya sesuai dengan jenis pesanan dari buyer. Ukiran kayu Kabupaten Subang ini menggunakan kayu lame sebagai bahan bakunya, dimana keunggulan kayu lame ini mempunyai tekstur permukaan yang lembut, pori-pori relatif kecil, mudah dibentuk, mempu­nyai daya tahan yang tinggi sehingga sangat sesuai dengan

cara pemberian motif untuk produk ukiran kayu. Salah satu pengrajin, Ruswan menjelaskan pembuatan patung ukir terbuat dari kayu lame yang dikeringkan selama seminggu. Pasokan kayu lame membutuhkan 10 kubik perlima bulan. Kendati begitu, Ruswan mengaku selama ini persediaan kayu lame menurun sementara modal yang butuhkan besar. Di Subang khususnya banyak pengrajin patung ukir yang membutuhkan pasokan kayu lame yang banyak. Di sini peran pemerintah sangat dibutuhkan. “Saya menyadari begitu besar potensi budaya di Subang, salah satunya pengrajin patung ukir ini, selain menambah budaya khas Subang juga meningkatkan ekonomi kreatif masyarakat Subang,”

NET

katanya. Namun berkat kegigihan dalam menjalani bisnisnya Ruswan mengaku patung ukir solderan khas Subang menembus pasar internasional

baik di Eropa maupun Amerika. “Konsumen di luar negeri banyak yang suka patung ukir solderan ini seperti dari Amerika, Belanda dan Inggris. Kebanyakan mereka beli

dan dijual kembali,” ujar dia. Dia mengatakan jenis patung bebek paling diminati oleh konsumen mancanegara daripada patung jenis lainnya. Sekali pesan bisa mencapai

seratus patung dengan membawa foto bebek dengan berbagai pose untuk kemudian ditiru oleh pengrajin di Subang. “Mereka meminta dua ratus bahkan tiga ratus patung, saya biasanya menerima pesanan seratus patung bebek. Karena butuh waktu seharian untuk menyelesaikan satu patung,” katanya. Dalam pembuatan patung ukir solderan itu kata dia tidak bisa sembarangan dan terburu-buru, harus benarbenar realistis dan detail-detailnya harus jelas. Ruswan membandrol harga satu patung pesanan ke luar negeri mulai dari Rp 125.000 hingga Rp 300.000 disesuaikan dengan tingkat kesulitan. Pembelian dilakukan dengan membayar uang muka terlebih dahulu kemu-

dian dilunasi setelah pesanan kelar seluruhnya. “Selalu ada pemesan yang bayarnya telat bahkan tidak bayar sama sekali, itu sudah sering. Bila bayarnya DP dulu kan enak,” katanya. Banyak pula konsumen dalam negeri yang memesan seperti dari Subang, Bandung dan Jakarta. Patung elang dan naga yang sangat sering dipesan. Kebanyakan patung yang dibuat berukuran 35 centimeter hingga 50 centimeter, kecuali ukuran yang dipesan konsumen. Ruswan mampu membuat beragam patung hewan de­ ngan harga yang dipatok untuk pemesan domestik mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 200.000. Namun tetap harga disesuaikan dengan tingkat kesulitan. (net/ Zulfah Robbania/“BC”)***


SABTU, 25 JULI 2015

website www.beritacianjur.com

email redaksi.beritacianjur@gmail.com

facebook HU Berita Cianjur

twitter @HU_BeritaCJR

Steven Spielberg

HALAMAN

16

AKU tidak mimpi saat malam, tapi aku mimpi sepanjang hari. Aku bermimpi untuk hidup.

MENGULANG KESUKSESAN

KESUKSESAN film Comic 8 pada tahun 2014 yang menjual lebih dari 1,6 juta tiket menarik untuk disorot. Apakah laku karena unsur laganya, unsur komedinya, ceritanya, atau para pemainnya yang rata-rata sedang naik daun?

A

lasannya bisa bermacam-macam, tetapi yang harus diakui film garapan Anggy Umbara itu termasuk berani menampilkan sesuatu yang jarang dipertontonkan di film Indonesia, dan terbukti disambut baik oleh penontonnya. Sekalipun berlabel "komedi", Comic 8 tidak tanggung-tanggung dalam menampilkan adegan-adegan fantastis yang perlu effort besar— misalkan tembak-tembakan dan ledak-ledakan. Mungkin bercermin dari sana, effort itu kemudian dilipatgandakan di sekuelnya, Comic 8: Casino Kings Part 1. Casino Kings Part 1 langsung dibuka dengan adegan sejumlah stand up comedianterbangun di sebuah hutan, yang ternyata adalah sarang buaya buas. Sembari berusaha menyelamatkan diri, mereka menemukan beberapa alat dan senjata yang dapat membantu mereka lolos dari terkaman buaya. Beberapa berhasil lolos, tetapi lainnya tidak. Pertanyaannya, bagaimana mereka bisa sampai di sana? Dan,

mengapa tujuh orang di antara mereka yang pernah bersamasama merampok Bank INI beberapa waktu sebelumnya (di film Comic 8 pertama) tidak lagi saling kenal? Adegan kemudian beralih ke beberapa waktu sebelumnya, tak lama setelah kejadian perampokan Bank INI. Seorang agen Interpol asal Singapura, Cynthia (Prisia Nasution) bekerja sama dengan kepolisian lokal menangkap para tersangka—Mongol, Arie Kriting, Kemal Palevi, Ernest Prakasa, Babe Cabiita, Fico Fachriza, dan Bintang Timur, demi menyingkap identitas dan motivasi mereka. Kurangnya bukti membuat mereka dilepaskan, namun Cynthia tetap meneruskan penyelidikan tentang orang-orang ini, termasuk siapa yang jadi pemimpin mereka. Tetapi, penonton tentu saja sudah tahu jawaban dari pertanyaan-pertanyaan Cynthia. Orang-orang yang jadi targetnya adalah para agen rahasia khusus yang disebut Comic 8 pimpinan Indro Warkop. Dalam film sebelumnya, delapan agen Comic 8 (Mongol,

NET

Arie Kriting, Kemal Palevi, Ernest Prakasa, Babe Cabiita, Fico Fachriza, Bintang Timur, Mudy Taylor) merampok Bank INI secara bersama-sama, yang sebenarnya adalah taktik dalam meringkus seorang dokter jiwa (Pandji Pragiwaksono), dalang dari serangkaian perampokan dengan memperalat pasienpasien rumah sakit jiwa. Selesai dengan tugas itu, Indro menugaskan para agen Comic 8 maju ke misi selanjutnya—kali ini posisi Mudy Taylor diganti Ge Pamungkas. Kedelapan agen ini harus menyamar jadi stand up comedian, demi bisa menyusup ke jaringan perjudian terbesar di Asia. Target mereka adalah The King, sosok misterius dedengkot kerajaan judi yang belum terungkap identitasnya. Bersama rekan-rekan stand up comedi-

an, para agen Comic 8 akhirnya berhasil berangkat ke sebuah pulau rahasia yang dikuasai The King. Namun, mereka tidak tahu The King punya rencana jahanam terhadap para tamu istimewanya ini. Melanjutkan pola dari Comic 8 pertama, film Casino Kings Part 1 juga tidak dituturkan secara linear. Film ini terbagi dalam beberapa bab dari dua ruas waktu berbeda: dimulai dari tengah, lalu mundur ke belakang, lalu diteruskan selang seling hingga bertemu di titik akhir. Bukan semata-mata usaha sok keren, melainkan ini lebih terlihat sebagai trik dalam membangun dan menjaga excitement penonton. Mungkin terinspirasi dari pola film Kill BillVol. 1, film ini meletakkan adegan-adegan seru tidak berdasarkan urutan cerita, supaya

lajunya tidak monoton dan penonton tetap terjaga mengikuti ceritanya—atau berusaha menyambungkan potonganpotongan ceritanya—selama 100 menit durasi filmnya. Untungnya, sekalipun polanya tak lazim, bangunan cerita Casino Kings Part 1 ini tidak terlalu sulit untuk dipahami. Di luar itu, Casino Kings Part 1 bisa dipandang sebagai usaha menyajikan sebuah paket entertainment murni. Nilai hiburan itu bisa datang dari cerita dan karakternya, unsur laga, komedi, sampai penyajian gambarnya. Namun, film ini juga menunjukkan bahwa entertainment perlu digarap dengan serius. Ini paling kelihatan dari penggarapan desain produksi, kostum, tata rias, sinematografi, special effects dan visual effects, penataan laga, hingga tata suara yang termasuk dalam level di

atas rata-rata. Kabar bahwa film ini dibuat dengan biaya mahal setidaknya sudah terbukti dari presentasinya yang mewah dan berkilap di layar lebar, beberapa level di atas Comic 8 pertama. Selain itu, Casino Kings Part 1 juga tampil lebih bombastis dengan keputusan memasukkan puluhan karakter yang dimainkan oleh orang-orang terkenal, separuhnya adalah stand up comedian. Beberapa karakter baru yang diciptakan cukup menarik perhatian, misalnya Prisia Nasution, Donny Alamsyah dan Hannah Al Rashid sebagai duo Isa dan Bella yang tangguh, hingga Sophia Latjuba berhasil membawakan perannya dengan memikat. Menampilkan para pemain terkenal—dari aktor kawakan sampai bintang YouTube— mungkin sebuah usaha agar para penggemar masing-ma­

sing pemain bisa turut mendukung kesuksesan film ini di bioskop. Akan tetapi, banyaknya karakter yang dimainkan orangorang terkenal justru jadi problem utama film ini. Cukup disayangkan bahwa film ini harus dipecah jadi dua, padahal dari Part 1 terlihat ba­ nyak bagian yang bisa dirampingkan. Tetapi, Casino Kings Part 1 tetap sebuah awalan yang baik dengan arah cerita yang jelas, tiap adegannya tetap digarap rapi, serta menimbulkan anistipasi terhadap Casino Kings Part 2 yang akan dirilis pada Februari 2016. Dengan menggabungkan laga, komedi, adventure, crime thriller, fantasi, bahkan diselipkan juga pertanyaanpertanyaan moral sebagaimana karya-karya Anggy Umbarasebelumnya, maka Casino Kings Part 1 adalah salah satu film Indonesia dengan menu berwarna yang, minimal, berhasil membuktikan ambisinya dan mencapai tujuannya untuk menghibur penontonnya. (net/ Raka Pramudya/"BC")***


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.