Berita Cianjur - Kejari Telaah Dugaan Penyimpangan Dana BOS

Page 1

ECERAN RP 3.000,LANGGANAN RP 60.000,- /BULAN

Info Iklan

EDISI 565 THN IV

Memberi Nilai Lebih twitter @berita_cianjur

KAMIS, 4 JANUARI 2018

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

Klik! beritacianjur.com

08170024444

Berlangganan & Pengaduan

083113380560

LBH Cianjur: Dunia Pendidikan Cianjur Terpuruk

Striker Asing Persib Ikuti Latihan Perdana

SEBANYAK 22 pemain Persib Ban­ dung mulai kembali berlatih di Lapa­ ngan Sesko AD, Bandung, Rabu (3/1/2018). Latihan dipimpin langsung pelatih a­nyar Persib Mario Gomez.. Tim berkumpul kembali setelah mendapat libur tiga hari. Rencananya, pada latihan perdana di tahun 2018 ini, para pemain Persib diberi dua sesi la­ tihan, yakni pada pagi dan sore hari.

BACA DI HAL 10

Kejari Telaah Dugaan Penyimpangan Dana BOS

MENCUATNYA pemberitaan mengenai dugaan penyimpangan pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Cianjur, membuat aparat penegak hukum bereaksi.

B

anyaknya keluhan dari guru honor dan penga­ kuan sejumlah wali murid yang merasa di­ rugikan akibat adanya kejanggalan dalam pengelolaan dana BOS, membuat Kejaksaan Ne­ geri (Kejari) Cianjur langsung me­ nelaah dugaan skandal dana BOS tersebut.

KARIKATUR: NANDANG S/BC

KE HALAMAN BC7

Jadwal Salat

Deddi Mulyadi-Deddy Mizwar, Siapa Calon Gubernurnya?

Wilayah Cianjur & Sekitarnya

Ridwan Kamil Bawa Oleh-oleh Bandung ke Kantor PDIP

4-5 Januari 2018 SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04:17 04:18

11:59 15:25 18:14 19:30 12:00 15:25 18:15 19:30

Ingin menambah modal usaha atau Ingin mengembangkan usaha? bjb Kredit Mikro Utama untuk solusi kebutuhan Anda!

Kang BeCe

Awalnya Korsleting, Sejumlah Karyawan Kaget Api Sudah Membesar

WALI KOTA Bandung Ridwan Kamil me­ nyambangi Kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP PDIP), Rabu (3/1/2018). Kedatangan orang nomor satu di Ban­ dung yang akan maju dalam Pilgub Jabar 2018 itu, seolah menjadi penguat kalau dirinya akan diusung oleh partai berlambang banteng tersebut. Apalagi, beberapa elit PDIP sudah menyebut akan membuka kembali

Gudang Kayu Olahan Ludes Terbakar SEBUAH Gudang kayu olahan milik PT Kinu Sukses Madiri di Kawasan Pergudangan Acen, Jalan Raya Bandung Km 7, Kampung Sadang RT 04/01, Desa Sukamantri, Kecamatan Ka­ rangtengah hangus terbakar, Rabu (3/1/2018) sekitar pukul 19.00 WIB. KE HALAMAN BC7

Malam (3/1/2018) itu, sejumlah karyawan gudang kayu PT Kinu Sukses Mandiri miliki Jimy Leotandi (48), seperti biasanya tengah bekerja. Sekitar pukul 19.00 Wib, tiba-tiba salah seorang karyawan melihat ada percikan api, yang bermula dari konsleting

KARIKATUR: NANDANG S/BC

kabel listrik yang berada di atas mesin lock. Api merambat kabel menuju ke panel listrik yang berada di dekat ruang kamar mandi hingga mengakibatkan kabel terbakar. Lalu, percikan/lelehan api menimpa serbuk kayu dan papan kayu yang

KE HALAMAN BC7

KRONOLOGIS: berada di dalam gudang dan akhirnya api menjalar ke seluruh gudang yang berisikan kayu. Meski 5 unit pemadam kebakaran dan 1 unit water canon diterjunkan, namun upaya pemadaman mengalami kesulitan. Kerugian ditaksir Rp2

M. Di gedung tersebut terdapat sejumlah mesin, antara lain mesin jenis lock 1 unit, grand lift 1 unit, serut 2 unit, siku 1 unit, mesin pilih kayu 2 unit, seset 2 unit, laminating 1 unit, sender 1 unit, gergaji/senso 2 unit serta mesin oven 1 unit.


HALAMAN

BC2

OpiniWarga

KAMIS, 4 JANUARI 2018

Di Sebuah Persimpangan Waktu

PSIKOLOG kepribadian (personaliti) kelas dunia, Philip Zimbardo, menyatakan, bahwa ada tiga jenis kebiasaan manusia dalam melihat waktu: lampau (past), sekarang (present), dan masa depan (future).

Oleh: Ihshan Gumilar Neuropsikolog

S

ayangnya, banyak orang tidak menyadari bahwa setiap individu punya preferensi dalam melihat waktu. Apakah lebih cenderung ke masa lalu, sekarang, atau masa depan. Cara seseorang melihat waktu adalah refleksi dari caranya memandang dan menjalani sebuah kehidupan. Kecenderungan seseorang melihat waktu dikenal dengan istilah temporal bias. Hal itu disebut bias karena dalam berbagai aspek kehidupan yang dijalani dan dialami akan cenderung dipandang dari kacamata waktunya tersebut (lampau, sekarang, atau masa depan). Mari kita telaah sejenak. Orang-orang yang mempunyai kecenderungan melihat masa lalu, biasanya

mereka susah sekali untuk move on. Atau dikenal dengan istilah gagal move on. Semua kejadian, baik yang positif ataupun negatif, akan selalu dikenangnya. Mereka adalah orang yang “hidup” di masa lalu sekalipun jasadnya berada di masa kini. Orang dengan tipe ini akan mudah mengalami stres dan depresi. Sangat sulit baginya untuk segera hengkang dari masa lalu yang menyakitkan karena pikirannya cenderung fokus pada apa yang telah terjadi. Memorinya kerap digunakan untuk memainkan kembali kejadian yang telah usai. Hal inilah yang membuatnya merasa seakanakan masa lalu tak pernah usai dan tak pernah berdamai. Kekalahan, kehilangan, dan kerusakan seolah

tak pernah berhenti menghampiri. Karena pikiranya terus mengarahkan segala perhatiannya terhadap sejarah kelam yang pernah terjadi. Sudah sebaiknya mereka membuat memori baru bukan memainkan memori lama yang akan selalu tampak baru. Bagi orang yang mempunya personaliti melihat waktu saat ini, mereka hanya berpikir bahwa apa yang ada hari ini adalah sesuatu yang harus dinikmati saat ini saja. Tidak peduli apa yang akan terjadi esok hari. Sangat minim untuk berpikir tentang konsekuensi yang akan terjadi di kemudian hari. Mereka juga terkadang mengalami kesulitan untuk membuat langkah-langkah baru. Jika ada kenyataan di hari ini yang tidak baik atau tidak sesuai harapan, mereka berpikir bahwa esokpun akan menjadi hal yang sama seperti hari ini. Mereka tak lagi bisa melihat apa yang akan terjadi di masa depan. Masa depan sudah tertutup masa kini. Tak lagi nampak bahwa hari ini mempunyai kemungkinan untuk dirubah. Tak ada lagi harapan untuk hari esok. Menjadi seorang pemimpin di sebuah perusahaan sebaiknya tidak mengadopsi kacamata “saat ini”

terlalu banyak, karena ia harus mampu melihat apa yang akan terjadi di masa depan. Sehingga perusahaan sudah dapat diarahkan semenjak dini ke arah mata angin mana ia akan ditujukan. Dan tidak sedikit jumlahnya, para pemimpin yang tidak menyadari jenis kacamata apa yang sedang ia pakai: lalu, sekarang, atau masa depan. Orang Indonesia besar kemungkinan memiliki tipe personaliti melihat waktu dengan tipe saat ini dan sekarang. Tak sedikit orang-orang di negeri ini ingin segalanya dilakukan secara instan dan super cepat. Mumpung saat ini menjadi pejabat dan pegang kekuasaan, di saat inilah kesempatan me­ rauk uang orang seba­nyak -banyaknya. Tak peduli lagi apa yang akan terjadi esok hari. Mereka mungkin rabun untuk melihat bahwa kekuasaan itu suatu saat akan sirna. Apa yang dilakukan hari ini akan kembali pada dirinya di kemudian hari dan juga masyarakat dalam skala besar. Besar kemungkinan korupsi kerap merajalela di negeri yang morat-marit ini dikarenakan kemampuan melihat waktu yang hanya bisa dilakukan dalam jangka pendek dan saat ini saja.

Untuk orang yang mempunyai personaliti melihat waktu di masa depan, ia mampu melihat visi dan misi secara jelas. Sebagian manusia memang sulit untuk “melihat” apa yang akan terjadi di masa depan. Bagi seorang pemimpin yang ulung dan tangguh biasanya mereka mampu “melihat” apa yang akan terjadi dalam waktu 20 bahkan 50 tahun ke depan. Tipe personaliti seperti ini tentunya dibutuhkan oleh seorang pemimpin di berbagai instansi swasta maupun pemerintah. Jika ia hanya melihat apa yang terjadi sampai 1 tahun ke depan, kecil kemungkinan sebuah perusahaan ataupun pemerintahan akan berkembang. Apalagi untuk skala negara, seorang pemimpin harus bisa melihat dalam jarak 50 tahun ke depan bukan jarak 5 tahun ke depan, hingga bertemu dengan pemilu selanjutnya. Manakah yang paling cocok apakah masa lalu, masa sekarang, atau masa depan ? Tidak ada jawaban yang paling cocok. Yang paling baik itu adalah ketika seseorang mempunyai keseimbangan dalam melihat waktu. Mereka mampu bersifat fleksibel menempatkan kapan harus melihat dengan kacamata lampau,

saat ini, atau masa depan. Seorang pemimpin tidak hanya dibutuhkan mampu melihat masa depan tapi juga piawai melihat keadaan saat ini yang terjadi di masyarakat. Sehingga, ia bisa melihat kenyataan secara realistis. Jika negara saat ini mempunyai banyak hutang, maka sebaiknya jangan lagi ditambah. Karena di masa depan anak cucunya atau mungkin keluarganya sang pemimpin hari ini, akan terlilit hutang hingga tak bisa makan akibat ulah tangan pendahulunya di hari ini. Jadi, kemampuan seseorang untuk menggunakan kacamata waktunya secara benar dan proporsional amatlah penting. Di dunia hanya ada satu penelitian yang melihat tentang otak mana yang bekerja ketika seseorang mempunyai kecenderungan terhadap kacamata waktu tertentu. Terlepas dari ketiga jenis kacamata itu semua (lampau, sekarang, dan masa depan), rupanya bagian otak yang berada tepat dibelakang dahi, Prefrontal Cortex (PFC), mempunyai peranan penting dalam mengatur kacamata waktu yang dimiliki oleh manusia. Tentunya ada hikmah mengapa umat Islam diwa-

jibkan bersujud, meletakan PFC ke tanah, secara rutin dalam waktu yang ditentukan (lima kali sehari dalam waktu yang berbeda-beda). Mungkin Sang Pencipta ingin mengajarkan kepada manusia agar ia mampu bersifat fleksibel dalam menempatkan kacamata waktunya. Dengan seperti itu, ia akan menjadi pandai dalam melihat pelbagai celah dan kesempatan dalam waktu yang berbeda (agar dapat diambil manfaatnya seperti bisnis, investasi, dan belajar). 2017 telah meninggalkan kita dan 2018 mulai menyapa dengan senyumnya. Kacamata lampau sebaiknya kita tetap pakai untuk melihat hal yang positif yang pernah terjadi sebagai sebuah rujukan. Untuk hal yang negatif, sudah sepatutnya kita tinggalkan dan menatap kehidupan dengan kacamata masa depan. Hari ini kita berada di sebuah persimpangan waktu 2017 dan 2018. Tetaplah melihat segalanya secara optimis dan janganlah berhenti belajar untuk melihat segala situasi dan kondisi yang terjadi dengan kacamata waktu yang berbeda-beda. Selamat tahun baru dan gunakanlah kacamata waktu yang selalu baru!

Negara dan Sertifikasi Halal Indonesia BADAN Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) diresmikan oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin pada 11 Oktober 2017.

L

Oleh: M. Fuad Nasar Plt Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf dan Konsultan The Fatwa Center Jakarta

andasan hukum pembentukan BPJPH adalah ketentuan Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal. Undang-Undang Jaminan Produk Halal (JPH) boleh dibilang merupakan salah satu undang-undang yang terlama pembahasannya di DPR. Naskah Akademik Rancangan Undang-Undang JPH disusun sejak awal 2006, diajukan ke DPR tahun 2008 dan disahkan menjadi undang-undang pada tahun 2014. Kenapa negara menangani jaminan produk halal? Dalam bahasa regulasi, ialah untuk memberikan kenyamanan, keamanan, keselamatan dan kepastian ketersediaan Produk Halal bagi masyarakat dalam mengonsumsi dan menggunakan Produk, serta meningkatkan nilai tambah bagi Pelaku Usaha untuk memproduksi dan menjual Produk Halal. Jaminan Produk Halal adalah menyangkut kepentingan masyarakat

luas dan ekonomi nasional. Sebuah pertanyaan mengemuka, benarkah pemerintah mencabut Sertifikasi Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI)? Kehadiran BPJPH justru memperkuat sertifikasi halal yang telah puluhan tahun ditangani oleh MUI. Sertifikasi halal ditransformasi dan ditingkatkan dari bersifat voluntary menjadi obligatory, artinya sesuatu diwajibkan atas dasar undangundang untuk kemaslahatan seluruh bangsa. Dengan kehadiran BPJPH sebagai unit organisasi struktural setingkat Eselon I di Kementerian Agama, sebuah perubahan besar khususnya dalam pengembangan industri halal diharapkan semakin menggelora di negara kita, seperti harapan Menteri Agama dalam pidato peresmian BPJPH. Bangsa ini harus memiliki institusional memory bahwa Sertifikasi Halal di Indonesia memiliki sejarah yang panjang dan jalan berliku karena tidak semua elemen masyarakat mendukung baik karena alasan politis maupun alasan IKLAN KOLOM DISPLAY / BANNER / X BANNER teknis. Sertifikat - Halaman 1 Atas : Rp 55.000/mmk Halal di Indo- Halaman 1 Bawah : Rp 50.000/mmk nesia tidak lahir - Halaman Back Cover : Rp 42.500/mmk tiba-tiba. Setahu - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk saya perjala- Halaman Black White : Rp 32.500/mmk nan sejarahnya IKLAN ADVERTORIAL dimulai dari la- Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk belisasi produk nonhalal oleh - Halaman Black White : Rp 30.000/mmk Departemen IKLAN LAYANAN MASYARAKAT/ SOSIAL/ DUKACITA (OBITUARI) Kesehatan ta- Halaman Full Colour Rp.25.000/mmk hun 1976. Kebi-

Harga Iklan Resmi

Harian Umum Berita Cianjur

- Halaman Black White

Rp 20.000/mmk

jakan yang dikeluarkan pemerintah saat itu tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Kesehatan No 280 tanggal 10 November 1976 tentang Ketentuan Peredaran dan Penandaan Pada Makanan Yang Mengandung Bahan Berasal Dari Babi. Surat Keputusan yang ditanda-tangani Menteri Kesehatan Prof. Dr. G.A. Siwabessy mengharuskan semua makanan dan minuman yang mengandung unsur babi ditempeli label bertuliskan “mengandung babi” dan diberi gambar seekor babi utuh berwarna merah di atas dasar putih. Pada perkembangan selanjutnya, proses penerbitan Sertifikasi Halal di Indonesia ditangani oleh MUI setelah dibentuknya Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika (LPPOM-MUI) tahun 1989. Kelahiran LPPOM-MUI dilatarbelakangi merebaknya kasus lemak babi yang pada saat itu meresahkan masyarakat. Sekitar bulan Oktober 1988, surat-surat kabar dan majalah di Jakarta menurunkan berita hasil penelitian Dr. Ir. H. Tri Susanto, M.App.Sc., dosen Teknologi Pangan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang. Di dalam hasil penelitian yang dipublikasikan dan ditambah beberapa item di luar daftar sampling yang diteliti, menyebut beberapa jenis makanan mengandung lemak babi, seperti produk susu Dancow, biscuit, coklat, ice cream, kecap dan lain-lain. Pemerintah, mulai dari Presiden, Menteri, DPR dan MUI ikut urun rembug dan turun tangan untuk menenangkan umat Islam yang tersengat karena isu lemak babi. Pengujian terhadap makanan dan minuman, apakah mengandung babi, tidak sederhana dan mudah. Terknologi yang ada dewasa itu baru bisa mendeteksi sifat-sifat kimia, fisika, biokimia, dari lemak dan daging babi murni sebelum tercampur. Oleh karena itu

H.S. Prodjokusumo, Sekretaris Umum MUI, menyatakan hasil penelitian Dr. Ir. H. Tri Susanto merupakan “sedekah” bagi umat Islam. Hikmahnya menunjukkan kemajuan teknologi sejalan dengan kemajuan agama. Selain itu masyarakat semakin tahu membedakan mutu dan kualitas produksi yang baik dan buruk. Hikmah lainnya – menurut penggagas KOKAM (Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah) itu – kesadaran untuk menghayati agama di kalangan semua lapisan masyarakat semakin meningkat. Ketua Umum MUI K.H. Hasan Basri waktu itu menganjurkan kepada umat Islam Indonesia agar menjauhi makanan dan minuman yang mengandung bahan-bahan yang haram, seperti lemak babi. Apabila seorang muslim ragu-ragu terhadap suatu jenis makanan, lebih baik tidak memakannya. Pada 1 Desember 1988 Ketua Umum MUI K.H. Hasan Basri, Menteri Agama H. Munawir Sjadzali, MA dan Menteri Kesehatan dr. Adhyatma MPH, mengeluarkan imbauan kepada para produsen makanan, termasuk yang dihidangkan di hotel dan restoran, agar memproduksi, memperdagangkan, serta menghidangkan makanan dan minuman yang sungguhsungguh bersih dari bahanbahan haram. MUI kemudian membentuk tim yang meninjau pabrik-pabrik yang dicurigai. Media massa mempublikasikan unsur pimpinan MUI sedang minum susu Dancow dan makan mie instant untuk meredam keresahan umat Islam tentang kehalalan produk yang terkena isu kandungan lemak babi. LPPOM-MUI berdiri pada 6 Januari 1989 bertepatan dengan 26 Jumadil Awal 1409 H. Fondasi awal Jaminan Produk Halal di Indonesia digariskan sejak era kepemimpinan Ketua Umum MUI K.H. Hasan Basri, dengan

Ketua LPPOM MUI periode yang pertama ialah Prof. Dr. Ir. M. Amin Aziz dan kemudian Prof. Dr. Hj. Aisjah Girindra. Undang-Undang Jaminan Produk Halal mengatur kewenangan penerbitan sertifikat halal oleh pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama. Sertifikasi halal yang diatur dalam Undang-Undang JPH kurang pas apabila ditafsirkan seolah negara mencampuri wilayah agama. Penetapan fatwa halal tetap menjadi otoritas MUI. Kewenangan administratif penerbitan sertifikat halal yang dialihkan kepada BPJPH. Setelah beroperasinya BPJPH, peran dan kewenangan MUI tetap penting dan strategis yaitu memberikan fatwa penetapan kehalalan suatu produk yang kemudian disampaikan kepada BPJPH sebagai dasar untuk penerbitan sertifikat halal. Sertifikat halal yang dikeluarkan oleh MUI selama ini tetap berlaku sampai jangka waktunya habis. Sinergi dan kerjasama BPJPH dengan MUI antara lain dalam hal Sertifikasi Auditor Syariah, Penetapan Kehalalan Produk, dan Akreditasi Lembaga Pemeriksa Halal (LPH), menurut hemat saya ini merupakan substansi yang amat penting. Setiap muslim diperintahkan dalam ajaran Islam supaya memilih konsumsi yang halal dan thayyib (baik) serta menjauhi yang haram demi untuk menjaga kesehatan jasmani dan rohani. Produk halal dewasa ini bukan hanya makanan, minuman, obat-obatan, melainkan meliputi produk sandang dan bahkan pariwisata halal. Isu halal telah menjadi isu ekonomi yang mendapat perhatian luas dan universal, sama seperti isu ekonomi syariah. Saya memandang kewenangan penerbitan sertifikat halal oleh Kementerian Agama adalah penguatan dari sistem yang sudah berjalan selama ini. Namun tentu hal itu harus

didukung dengan sistem pelayanan yang profesional, cepat, transparan dan akuntabel. BPJPH harus bisa menarik kepercayaan masyarakat dan dunia usaha yang cukup heterogen. Menurut penjelasan Kepala Biro Humas, Data dan Informasi Kementerian Agama, Mastuki, bahwa BPJPH saat ini tengah mengembangkan registrasi online dalam pelayanan sertifikasi halal. Saya kira itu sangat bagus. Soalnya, ketika kehalalan suatu produk sudah difatwakan MUI, maka dalam waktu tujuh hari kerja, BPJPH sudah harus menerbitkan sertifikasi dan label halal. Dalam pergerakan ekonomi global, industri halal dewasa ini sudah menjadi trend dunia. Booming industri halal, termasuk pariwisata halal, sedang menggelinding. Saya membaca dalam artikel Irfan Syauqi Beik, Ph.D, “Menanti Paket Kebijakan Industri Halal” bahwa potensi industri halal di negara kita cukup besar dengan angka pertumbuhan rata-rata berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi pada umumnya. Data Global Islamic Economy Indicator 2017 menyebut Indonesia masuk 10 besar negara konsumen industri halal terbesar di dunia. Untuk belanja makanan halal, negara kita menempati peringkat nomor satu di dunia. Begitu pula di sektor pariwisata halal, Indonesia berada di urutan nomor lima di dunia. Sementara untuk obat-obatan dan kosmetika halal serta keuangan syariah, Indonesia menempati peringkat keenam dan kesepuluh di dunia. Nah, saya kira ke depan agenda kita adalah mengupayakan agar Indonesia jadi negara produsen halal yang masuk peringkat besar dunia. Pada akhirnya itu semua memerlukan kolaborasi dan sinergi di antara semua pema­ ngku kepentingan. (*)

IKLAN SPREAD CENTER - Halaman Full Colour

:

Rp 35.000/mmk

- Halaman Black White

:

Rp 35.000/mmk

IKLAN SUPER SPREAD CENTER - Halaman Full Colour

:

Rp 33.000/mmk

- Halaman Black White

:

Rp 29.000/mmk

Info kerjasama/diskon: 081563424444 PT. Jembatan Mediatama Cianjur (Media Cetak,Online & Event Planner)

Komisaris Utama: H Ishaq Robin. | Direktur Utama Anton Ramadhan. | Pemred: Gia Gusniar. | Dewan Redaksi: Anton Ramadhan, Fonda Lapod, Gia Gusniar, Nuki Nugraha, | Redaktur: Mustofa, | Asisten Redaktur: Angga Purwanda. | Reporter: Apip Samlawi. Memberi Nilai Lebih BERITA MEDIA GROUP |Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudistira, Ziad Zed Zubaidi. | Grafis: Nandang S | Manager HRD & Keuangan: T Jayanti Pardosi. | Manager Iklan & Markom: H Ahmad Rizky Alfaraby | Manager Sirkulasi & Umum: Tavip Supriatna | Kabiro Ciranjang: Nuki Nugraha | Divisi Iklan: H. Heryanto. | Divisi Sirkulasi: Solihin, Dede Suherlan. | Divisi Keuangan: Ebes. Emma Maryani. | Divisi Umum: Harun Kurniawan, Eded Kurniawan. ALAMAT KANTOR REDAKSI/SIRKULASI/IKLAN: Jl. Gatot Mangkupraja no. 15 ds. Nagrak Kec. Cianjur. No Tlp: 0263-2283130. | Email: newsredaksibc@gmail.com SELURUH WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU MENGENAKAN TANDA PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT TUGAS SERTA TIDAK DIPERKENANKAN UNTUK MEMINTA ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER


HALAMAN

BC3

Jabar

+ Nasional KAMIS, 4 JANUARI 2018

Jajaki Koalisi dengan PDIP, Golkar “Batal” Usung Demiz

Nasional

NET

25 Alquran di Masjid Al Iman Dibakar Perempuan Misterius WARGA Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta, mendadak geger setelah menemukan 25 Alquran dibakar di kamar mandi masjid oleh perempuan misterius. Peristiwa itu terjadi di Masjid Al Iman, Dusun Siluwok Lor, Desa Tawangsari, Selasa (2/1/2018). Menurut sejumlah saksi, perempuan misterius itu menderita gangguan jiwa. “Pembakaran Alquran itu kali pertama diketahui oleh seorang saksi yang melihat kepulan asap dari kamar mandi masjid, Selasa sekitar pukul 11.050 WIB, jelang salat Zuhur,” kata Kapolres Kulonprogo Ajun Komisaris Besar Irfan Rifai kepada Harian Jogja. Ketika diperiksa, saksi tersebut menemukan sudah ada Alquran yang terbakar api di salah satu kamar mandi masjid. Saat fokus memadamkan api yang membakar kitab suci umat Islam itu, Rifai mengatakan saksi melihat seorang perempuan di kamar mandi lainnya. “Jadi, di masjid itu ada dua kamar mandi. Ketika saksi sedang memadamkan api yang membakar Alquran, dia melihat perempuan di kamar mandi satunya lagi,” terangnya. Rifai menuturkan, saksi mengakui perempuan misterius itu melengos keluar dan berlalu begitu saja tanpa ekspresi. Saksi lain bernama Widi Mueri yang baru selesai salat Zuhur mengakui mencoba mengejar perempuan misterius tersebut, untuk meminta keterangan terkait pembakaran Alquran. (net/bis)

Hina Presiden dan Kapolri di FB, Farhan Dituntut 2 Tahun Bui

NET

PERKARA penghinaan kepada Presiden Jokowi dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Facebook (FB) masuk ke penuntutan. Terdakwa M Farhan Balatif alias Ringgo Abdillah dituntut dengan hukuman 2 tahun penjara. Tuntutan terhadap Farhan disampaikan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Raskita JF Surbakti dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Medan, Rabu (3/1/2018). Dia menyatakan Farhan telah melakukan perbuatan yang diatur dan diancam dengan Pasal 45 ayat (3) UU RI No 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas UU No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik jo Pasal 27 ayat (3) UU RI No 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi ­Elektronik. “Meminta agar majelis hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini menghukum terdakwa M Farhan Balatif dengan pidana penjara selama 2 tahun dipotong masa tahanan,” ujar JPU Raskita di hadapan majelis hakim yang diketuai Wahyu Setyo Wibowo. Setelah JPU membacakan nota tuntutan, majelis hakim kemudian menunda persidangan. Sidang akan dilanjutkan pada 10 Januari 2018 dengan agenda pembelaan. Perkara ini berawal dari postingan postingan Farhan di media sosial Facebook yang mendapatkan tanggapan serius dari seorang anggota polisi. Postingannya yang dianggap menghina Presiden Jokowi dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian dilaporkan ke Mapolrestabes Medan. Pada 9 Agustus 2017, Farhan pun dibekuk di rumah orang tuanya, Jalan Bono, Glugur Darat I, Medan Timur. Dari kamar pemuda itu disita barang bukti yang digunakan Farhan ­untuk mengedit foto dan membuat postingan di ­Facebook. Di persidangan, Farhan mengaku nekat membuat postingan itu karena kesal dengan kebijakan pemerintah. Harga-harga naik, pengangguran tinggi, dan pangan diimpor. (net/bis)

NET

KETUA Bidang Kajian Ideologi dan Kebijakan Publik Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar, Happy Bone Zulkarnain, mengatakan partainya masih mempertimbangkan posisi Deddy Mizwar berdampingan dengan Ketua DPD I Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi.

A

lasannya, selain menentukan pilihan siapa calon untuk pengusungan Dedi-Deddy menjajaki kerja sama presiden dan calon wakil pres- akan ditentukan setelah Ketua dengan Demokrat iden yang akan diusungnya. Umum Golkar Airlangga Hartaryang mengusung “Misalkan jadi dengan to kembali ke Indonesia. Saat ini, Deddy Mizwar, Gol- Demokrat, paling tidak dia kan Happy mengatakan jika Airlangkar juga telah melakukan komu- posisinya netral, bukan oposisi ga sedang berada di luar negeri. nikasi intensif dengan PDIP. seperti Gerindra. Maka akan “Oleh karena itu, kemudian “Kami ingin pilih mana yang mudah bagi kami untuk berbic- keputusan akhir ada di Ketua paling tepat, apa dengan PDIP ara kalau memang nantinya beri Umum. Supaya dia betul-be­ tul atau Demokrat,” kata Happy di dukungan Jokowi,” kata Happy. barokahlah rumah t­angganya,” Jakarta, Selasa (2/1/2018). Menurut Happy, keputusan kata ­Happy. (net/bis) Pertimbangan lainnya, Deddy Mizwar telah menandatangani pakta integritas dengan Demokrat pada 2 Oktober 2017. Pakta integritas itu berisi empat 8 - 10 Januari 2018: Pendaftaran pasangan calon (paslon). poin, salah satunya adalah 10 - 27 Januari 2018: Verifikasi paslon. Deddy akan menggerakkan mesin partai untuk 12 Februari 2018: Penetapan paslon. memenangkan calon pres13 Februari 2018: Pengundian nomor urut iden dan calon wakil presiden yang diusung Partai 15 Februari 2018 - 26 Juni 2018: Kampanye dan debat publik. Demokrat pada 2019. 24 Juni - 26 Juni 2018: Masa tenang dan pembersihan alat peraga. Golkar selama ini telah 27 Juni 2018: Pemungutan dan penghitungan surat suara di TPS. resmi mendukung Presiden Jokowi untuk maju 28 Juni - 9 Juli 2018: Rekapitulasi hasil penghitungan suara. dalam Pilpres 2019. Sementara, Demokrat belum

JADWAL LENGKAP PILKADA SERENTAK 2018

Aher: Kementerian Ini Mengayomi Semua Agama yang Ada di Indonesia UPACARA puncak peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-72 di lingkungan Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, Rabu (3/1/2017) berlangsung khidmat. Selain dihadiri pegawai di lingkungan Kemenag se-Provinsi Jawa Barat, upacara ini pun dihadiri Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan. Dalam wawancaranya, Gubernur menerangkan bahwa peringatan Hari Amal Bakti ini merupakan tonggak sejarah dalam perjalanan bangsa Indonesia. “Yang pertama tentu atas nama Pemerintah Provinsi mengucapkan selamat Hari Amal Bakti Kemenag yang ke 72. Ini merupakan tonggak sejarah dimana pada tahun 1946 Kemenag didirikan oleh Presiden Soekarno sebagai lembaga keagamaan di negeri ini,” katanya ditemui usai ­upacara. Aher, sapaan akrabnya, mengatakan, kehadiran Kementerian Agama menjadi ciri khas

NET

tersendiri bagi bangsa ini. Pasalnya, hal ini semakin menegaskan akan Indonesia sebagai bangsa yang beragama dan berketuhanan “Tentu ini menjadi ciri khas bahwa Kementerian

ini merupakan Kementerian yang mengayomi semua agama yang ada di Indonesia, meski agama Islam sebagai mayoritasnya,” ungkapnya. “Ini pertanda bahwa negeri ini adalah neg-

eri yang berbasis agama, berketuhanan yang maha esa sebagai sila pertama dalam pancasila yang melekat betul bagi anak negeri. Artinya, bangsa ini memiliki moral yang kuat. Agama itu kan sum-

ber nilai yang menjiwai ketatanegaraan yang ada pada negeri kita. Jadi jelas bahwa negera ini negara yang berketuhanan sebagai cirinya adalah Kementerian Agama,” ucapnya. (net/bis)


HALAMAN

BC4

Lingkung Cianjur KAMIS, 4 JANUARI 2018

Tahun 2017 Anggarannya Mencapai Rp 132 Miliar Lebih

Ribuan KPM Terima Bantuan Program Keluarga Harapan TAHUN 2017 Kabupaten Cianjur diguyur anggaran dari pemerintah pusat senilai Rp 132 miliar lebih untuk pelaksanaan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).

D

ana sebesar itu diperuntukkan bagi sekitar 69.390 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 32 kecamatan diwilayah Cianjur. Menurut Koordinator Kabupaten (Korkab) PKH Cianjur Erfin Widya Pranata, di tahun 2017 bantuan PKH sudah terserap kepada KPM. Dalam penyerapannya terbagi dalam empat tahap dengan nilai nominal dan jumlah KPM berbeda. Hal itu mengacu pada hasil validasi yang telah dilakukan. “Kalau pencairannya terbagi dalam empat tahap. Tahap pertama dilaksanakan dengan besaran anggaran Rp 34,927 miliar dengan jumlah

KPM mencapai 69.855, tahap dua dengan nominal anggaran Rp 34,761 miliar dengan jumlah KPM mencapai 69.522,” kata Erfin saat dihubungi, Rabu (3/1/2018). Adapun untuk tahap ke tiga jumlah KPM mencapai 69.390 dengan jumlah anggaran mencapai 34,695 miliar. Sedangkan untuk tahap ke empat besarannya mencapai Rp 28,081 milar dengan jumlah KPM mencapai 68.679. “Keperuntukannya ada untuk anak SD, SMP dan SMA. Ada juga buat ibu hamil, balita,” tegasnya. Adapun jumlah anak SD yang mendapatkan bantuan PKH pada tahap pertama mencapai 52.697 anak, tahap kedua menurun menjadi 1.602 anak dan tahap tiga menjadi

BERITACIANJUR/MUSTOFA

Realisasi Bantuan PKH di Kabupaten Cianjur Tahun 2017 TAHAP

KPM

SD

BERITACIANJUR/MUSTOFA

LU

DB

ALOKASI

52697

30558

11969

1348

28222

2463

5169

430

Rp34.927.500.000

TAHAP 2

69522

1602

28970

2630

54195

30841

12185

2968

590

Rp34.761.000.000

TAHAP 3

69390

1573

29038

2573

54105

30768

12130

5616

440

Rp34.695.000.000

TAHAP 4

68679

1341

28100

2087

52577

30518

12791

5570

415

Rp28.081.820.000

1.573 anak serta tahap ke empat menurun tinggal 1.341 anak. Sedangkan

HAB ke-72 Kemenag Cianjur Tebar 10 Tiket Umroh

membawa kebahagian. Kedamaian adalah jalan menuju kesejahteraan dan kemajuan. Kedamaian merupakan pintu maslahat bersama dan hanya dengan hati yang damai, sanubari kita bisa merasakan kasih sayang yang hakiki,” katanya. Karena itu menteri mengajak Kemenag dan NET semua komponen umat beragama di tanah air agar bersama-sama menjadi duta penebar kedamaian. “Marilah kita buktikan bahwa agama sesungguhnya membawa angin kesejukan yang menentramkan. Dalam damai akan tercipta negeri yang tenteram dan sejahtera,” tegasnya. Pesan kedamaian ini makin terasa penting kata Lukman, untuk digunakan agar kita tidak terjerembab dalam kubangan perseteruan dan jebakan permainan atas nama agama. Kalaulah belum sanggup mengatasi pertentangan dengan seruan damai, se-

BALITA APRAS

69855

Menag: Agama Berfungsi Menyemai Kebaikan

RATUSAN Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Kementerian Agama (Kemenag) Cianjur mengikuti upacara puncak peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-72 yang dipusatkan dihalaman kantor Kemenag Cianjur Jalan Raya Bandung, Sadewata, Kecamatan Karangtengah, Rabu (3/1/2018). Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kepala Kemenag Cianjur H. Pardi Suhardian, S.Ag. Dalam amanatnya yang disampaikan didepan ratusan yang hadir membacakan sambutan dari Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin menyebutm Hari Amal Bakti ke-72 Kementerian Agama tahun 2018 mengambil tema “Tebarkan Kedamaian”. Tema ini dipilih karena pada hakekatnya agama berfungsi menyemai kebaikan dan menebar kedamaian. “Kedamaian adalah pesan universal semua agama kepada umat manusia. Kedamaian akan

SMP SMA BUMIL

TAHAP 1

tidaknya marikah mendamaikan diri sendiri dari nafsu angkara murka. Kepada seluruh jajaran Kemenag, mengajak merilah memaknai bekerja sebagai ibadah, bekerja melayani masyarakat adalah sebuah kehormatan. Mari menjalankan pengabdian dengan sikap amanah da keikhlasan dan jangan sekali kali mempermainkan jabatan. “Sebagai hamba Allah, kita semua menyadari bahwa panggilan terbesar tentu adalah panggilan Allah SWT. Maka yakinlah bahwa panggilan tugas melayani sesama, melayani masyarakat sesuai dengan fungsi tanggung jawab kita masing-masing hakikatnya adalah pengejawantahan dan menifestasi dari panggilan Allah SWT,” tandasnya. Dalam puncak peringatan HAB ke-72 itu Kemenag Cianjur juga memberikan hadiah istimewa berupa 10 tiket umroh kepada para pegawai. Ini merupakan salah satu bentuk perhatian terhadap para pegawai dilingkungan Kemenag. “Kita juga bertekad di 2018 melaksanakan visi yaitu memberikan pelayanan satu atap. Baik pelayanan ibadah haji dan umor, pelayan pendidikan untuk mewujudkan madrasah yang lebih baik,” kata Kemenag Cianjur H. Pardi Suhardian, S.Ag. (bis)

untuk tingkat SMP pada pencairan tahap pertama mencapai 30.558

anak, tahap kedua menjadi 28.970 anak, tahap tiga menjadi 29.038 anak

dan tahap ke empat turun menjadi 28.100 anak. Sementara untuk

tingkat SMA, pada pencairan tahap pertama mencapai 11.969 anak, tahap kedua menurun menjadi 2.630, tahap ke tiga menjadi 2.573 anak dan tahak ke empat menurun menjadi 2.087 anak. Ditegaskan Erfin, saat ini bantuan PKH tidak hanya terfokus pada masalah pendidikan dan kesehatan, tapi juga mengarah pada perubahan pola pikir peserta PKH itu sendiri. “Diharapkan dengan pendampingan para peserta bisa punya kemauan untuk maju dan lebih mandiri,” tegasnya. Selain itu kalau dulu motto PKH anak tidak boleh miskin, sekarang orang tuanya juga harus bisa berdaya. Diakuinya tidak semua penerima program PKH ini berjalan hingga satu tahun, ada juga yang putus ditengah jalan. “Putus tengah jalan bisa karena sudah tidak punya kategori PKH lagi atau mereka mengundurkan diri dari kepesertaan, karena merasa sudah mampu,” pungkasnya. (bis)

Anggota Parpol yang di Verifikasi Faktual Ada Diantaranya Menjadi TKI

ISTIMEWA

PANITIA Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Cianjur tengah melakukan pengawasan atas dilaksanakan verifikasi faktual terhadap partai politik yang ada di Kabupaten Cianjur. Dalam pengawasan tersebut Panwas menemukan sejumlah anggota partai politik (Parpol) saat akan dilakukan verifikasi sedang tidak ada ditempat. Komisioner Panwaslu Cianjur Tatang Sumarna mengungkapkan, saat dilakukan verifikasi diketahui ada sejumlah anggota parpol tidak bisa ditemui. Seperti yang terjadi pada Partai Perindo. Dari 68 anggotanya yang harus dihadirkan, hanya 44 orang yang mampu dihadirkan. “Mereka itu tersebar di DPC Perindo Cianjur, Karangtengah, Cipanas, Sukanagara dan Sindangbarang,” kata Tatang saat

dihubungi “BC”. Hal serupa juga terjadap pada Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dari 52 anggota PSI yang harus dihadirkan, hanya 34 orang yang bisa dihadirkan. Mereka tersebar di DPD PSI, DPC Campakam Kadupandak, Takokak dan Cidaun. “Bagi yang tidak bisa dihadirkan, KPU menugaskan pengurus Parpol untuk menghadirkan di KPU paling lambat hingga 4 Januari 2018 dengan membawa dokumen KTP dan KTA. Jika mereka tidak juga hadir, maka sam-

pai batas waktu tersebut dianggap Tidak Memenuhi Syarat (TMS),” katanya. Diakui Tatang, para anggota Parpol yang tidak ada ditempat saat dilakukan verifikasi faktual tersebut kebanyakan berada diluar kota. Bahkan ada diantaranya yang menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI). “Mungkin saja mereka itu menjadi TKI tapi menjadi anggota parpol, karena pendaftarannya juga bisa dilakukan secara online yang bisa diakses dari

Kehilangan STNK Nopol F-4044-ZH An. Lalan Suparlan Nopol B-3793-EBM An. Siti Maisaroh Nopol F-8104-WH An. Sulaeman Bin Jamili Nopol F-4132-ZR An. Asep Jamaludin Nopol F-8590- WV An. Juariah Nopol F-6684-XT An. Enoy Nopol F-3631-ZT An. Wahyudin

luar negeri,” tandasnya. Pihak Panwas juga masih terus melakukan pengawasan verifikasi faktual terhadap parpol lainnya yakni Partai Garuda dan Berkarya. Untuk Partai Garuda yang harus di verifikasi menjadi 104 anggota. Sedangkan untuk Partai Berkarya jumlahnya mencapai 161 anggota yang harus di verifikasi faktual. “Kalau untuk Partai Garuda sebarannya diwilayah 31 kecamatan kecuali Kecamatan Cmapaka Mulya yang nihil. Sedangkan untuk Partai Berkarya ada di 14 kecamatan. Verifikasi ini akan dilakukan mulai 2 hingga 9 Januari mendatang,” tandasnya. (bis)


HALAMAN

BC5

Pendidikan

“Tujuan pendidikan itu untuk mempertajam kecerdasan, memperkukuh kemauan serta memperhalus perasaan.” Tan Malaka - Aktivis Kemerdekaan 1897-1949

KAMIS, 4 JANUARI 2018

Puluhan Sekolah di Jabar Tak Punya Gedung & Lahan NET

Siswa SD Sukasari Tasik Belajar di Tenda DAMPAK gempa 6,9 SR yang terjadi di Tasikmalaya beberapa waktu lalu, hingga kini dampaknya masih dirasakan. Khususnya bagi para murid-murid SD Negeri Sukasari. Akibat gempa tersebut dua ruang kelas yang sehari-hari digunakan untuk kegiatan belajar mengajar retak-retak dan dikawatirkan akan ambruk. Akibat kondisi tersebut, terpaksa para murid harus mengikuti proses belajar mengajar di tenda darurat. Meski suasana tidak senyaman di ruangan kelas, siswa SD Negeri Sukasari yang berada di Kelurahan Gunung Tandala, Kecamatan Kawalu Kota Tasikmalaya tetap mengikuti pembelajaran. Dua ruang kelas yakni ruang untuk kelas satu dan kelas dua mengalami kerusakan cukup parah. Dinding ruangan retak-retak. Salah satu siswa SD Negeri Sukasari, Kesya mengungkapkan, ia merasa tidak nyaman belajar di tenda darurat. Saat pembelajaran disatukan dengan kelas yang lain sehingga tidak bisa konsentrasi belajar, di tenda darurat juga terasa panas. Sementara Kepala Sekolah SD Negeri Sukasari, Yayat mengatakan, Sesuai arahan BPBD Kota Tasikmalaya kedua kelas tersebut dikosongkan sementara. Pihaknya juga memohon kepada yang berwenang, terkait ruangan kelas itu untuk segera direhab. Pihak sekolah sudah beberapa kali melaporkan kejadian tersebut ke pihak dinas pendidikan, namun hingga masuk sekolah belum ada realisasi. Pada hari pertama masuk pihaknya mengajukan bantuan ke BPBD Kota Tasikmalaya akhirnya diberi bantuan tenda darurat. Pihak sekolah berharap, pemerintah cepat tanggap dengan membangun kembali dua ruangan belajar yang mengalami kerusakan tersebut sehingga siswa bisa belajar dengan tenang dan nyaman. (net/bis)

SEDIKITNYA masih ada sekitar 20 sekolah di Jawa Barat yang belum memiliki gedung dan lahan. Kondisi tersebut sangat urgent harus segera diatasi.

D

emikian ditegaskan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jawa Barat Ahmad Hadadi. Disdik Jabar, menargetkan pada 2018 untuk membeli lahan bagi sekolah yang belum memiliki kelas. “Untuk sekolah yang belum punya kelas, target kami beli lahan dulu. Itu, ada di Depok, Bekasi, Purwakarta dan Cianjur,” ujar Hadadi, Rabu (3/1/2018). Hadadi mengatakan, ia menargetkan pada 2018 akan menyelesaikan dulu pembebasan lahan. Kemudian, pembangunan dilakukan pada 2019. “Kan pembangunannya harus dilakukan bertahap,” katanya. Saat ini, kata dia, Pemerintah Provinsi Jawa Barat masih terus berangsur memenuhi kekurangan ruang kelas di seluruh kabupaten/ kota di Jabar. Hadadi mengatakan, jika diasumsikan dari target 100 ribu peserta didik satu angkatan, dengan jumlah rimbongan belajar (rombel) perkelas sebanyak 36 siswa, maka masih kekurangan sekitar 10

DerapTNI &Polri

FOTO-FOTO: ILUSTRASI/NET

ribu ruang kelas baru (RKB) untuk memenuhi kebutuhan program full day school SMA/SMK dan sekolah menengah terbuka. “APK (angka putus sekolah) kita kan di angka 76,62 persen, artinya ada 23,4 persen lagi yang memang harus disiapkan ruang kelasnya,” katanya. Selain itu, kata dia, ada sekitar 36 ribu siswa sekolah menengah terbuka yang harus memiliki ruang kelas juga. Kalau semua sudah terpenuhi, Hadadi berharap

sekolah melakukan kegiatan belajar mengajar dengan sistem full day school. Sehingga pemerintah harus menyiapkan ketersediaan ruang kelas agar semua siswa bisa belajar dalam satu waktu. Meski demikian, ia mengaku

pada masa kepemimpinan Gubernur Ahmad Heryawan, Pemprov Jabar telah menambah lebih dari 30 ribu RKB. Setiap tahunnya, pihaknya melakukan penambahan 5.000 RKB untuk semua jenjang pendidikan. (net/bis)

“Kedatangan para prajurit yang baru selesai melaksanakan tugas kurang lebih 9 bulan di wilayah Papua dengan penuh dedikasi, loyalitas dan tanggung jawab. Keberhasilan tugas satuan ini membawa harum nama baik Kodam III/Siliwangi dan khususnya Sukabumi.”

Polisi Tolak Jasa Paranormal Untuk Ungkap Kasus Penyerangan Novel HINGGA saat ini pelaku kasus penyerangan terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi, Novel Baswedan, belum terungkap.

NET

Prajurit Yonif 310/KK Kembali ke Markas

P

ihak kepolisian sudah berupaya maksimal untuk mengungkap kasus yang menyita banyak perhatian publik tersebut. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono nengatakan, dari hotline yang mereka buka ke masyarakat untuk membantu polisi, bila menemukan ciri-ciri terduga pelaku yang polisi sebar, tak sedikit penelepon menawarkan jasa dukun dalam mengungkapnya. Tetapi, Argo menjelaskan, polisi tidak menerima tawaran itu. Kata dia, polisi akan tetap mencari terduga pelaku menggunakan buktibukti hasil penyelidikan yang ada. “Enggak lah, polisi kan sesuai dengan bukti-bukti di lapangan saja,” ucap Argo, Rabu (3/1/2018). Argo meminta masyarakat tak perlu khawatir, apabila ingin menyampaikan informasi terkait

FOTO-FOTO: ILUSTRASI/NET

keberadaan terduga pelaku Novel ke polisi melalui hotline yang ada. Karena, polisi siap menjamin keselamatan mereka. Tetapi, sejauh ini sejak hotline dibuka, belum diterima laporan masyarakat yang menyampaikan keberadaan terduga pelaku. “Sampai sekarang, belum dapat informasi yang signifikan, tetapi penyidik masih terus bekerja untuk mengungkap siapa sih yang melakukan,” katanya. Diketahui, dua sketsa wajah terduga pelaku penyiraman dengan

air keras terhadap Novel Baswedan telah dirilis langsung oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Idham Azis bersama pimpinan KPK pada Jumat 23 November lalu. Dua sketsa tersebut langsung disebar luaskan ke seluruh pelosok Indonesia, terutama di polres-polres setempat.

Novel Baswedan sebelumnya diserang dengan cipratan air keras ke wajahnya. Kejadian tersebut terjadi pada 11 April 2017. Sejak saat itu, ia terpaksa mendapat perawatan intensif. Sebab, mata kirinya terancam mengalami kebutaan permanen. (net/bis)

SETELAH bertugas selama sembilan bulan, sebanyak 499 prajurit Batalyon Infanteri 310/Kidang Kancana kembali dari penugasan di perbatasan Indonesia-Papua New Guini, Rabu (3/1/2018). Pasukan yang dipimpin Letkol Inf Cecep Kurniawan disambut langsung oleh Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami di Mako Yonif 310/KK. “Penugasan yang telah dilaksanakan ini merupakan bagian dari tugas negara yang patut dibanggakan oleh kita semua. Karena keberhasilan tugas ini hanya semata-mata mempertahankan keutuhan wilayah NKRI. Oleh karenanya, jadikanlah pengalaman tersebut sebagai penambah motivasi dan bekal guna menghadapi tugas-tugas dimasa mendatang,” kata Marwan Hamami. Bupati Sukabumi bertindak selaku Inspektur Upacara dalam amanatnya menyampaikan bahwa penyambutan ini, merupakan salah satu wujud penghargaan dan penghormatan yang diberikan kepada Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 310/KK. “Kedatangan para prajurit yang baru selesai melaksanakan tugas kurang lebih 9 bulan di wilayah Papua dengan penuh dedikasi, loyalitas dan tanggung jawab. Keberhasilan tugas satuan ini membawa harum nama baik Kodam III/Siliwangi dan khususnya Sukabumi,” katanya. (net/bis)


HALAMAN

BC6

Lifestyle

+ Entertainment KAMIS, 4 JANUARI 2018

Nikita Mirzani Sebut Jennifer Dunn Kena Karma

V

T E R TA N G K A P N YA artis Jennifer Dunn atas kasus narkoba oleh pihak kepolisian, mendapat sejumlah tanggapan dari sesama artis. Salah satunya datang dari Nikita Mirzani yang ikut berkomentar terkait ditangkapnya Jennifer Dunn dalam kasus penyalahgunaan narkoba. Dalam instagram story miliknya, Niki-begitu Nikita Mirzani akrab disapa, mengatakan kalau Jennifer Dunn kena karma. Karma yang dimaksud Niki adalah Jedun-sapaan akrab Jennifer Dunn, mer-

TIDAK ada salahnya aklau kita selalu berhati-hati dalam mengkonsumsi makanan. Sebab, bisa jadi makanan yang biasanya kita konsumsi menyebabkan keracunan.

P

enyebabnya adalah kandungan patogen di dalam makanan tersebut. Daging, makanan laut, atau produk olahan susu merupakan contoh makanan yang umumnya bisa membuatmu ­keracunan. Selain itu, seperti dilansir dari boldsky.com. berikut adalah beberapa contoh makanan yang umumnya jadi sebab keracunan. Sayuran hijau Sayuran hijau tak bisa dipisahkan dari komponen mak a n a n sehat. Namun sayuran seperti selada, bayam, atau sawi juga tak bisa terhindar dari lumpur atau kotoran

yang mengandung bakteri. Oleh karena itu cuci sayuran hijau dengan seksama sebelum mengonsumsinya. Apalagi jika kamu konsumsi dalam keadaan mentah. Telur Kontaminasi bakteri Salmonella biasanya mengintai telur. Hal ini terjadi selama masa inkubasi telur ayam. Dan mengonsumsi telur yang terkontaminasi bakteri Salmonella bisa membuatmu keracunan. Kentang

Kentang segar haruslah dicuci bersih dengan benar agar tidak menyebabk a n m u keracunan. Serta, jangan makan kentang dengan kulit yang sudah menghijau, sebab itu

ebut Faisal Harris dari Sarita Abdul Mukti. Polda Metro Jaya merilis penangkapan Aktris Jennifer Dunn dalam kasus narkoba jenis sabu di rumahnya, di Jalan Bangka XII C nomor 29 Pela Mampang, Mampang Prapatan Jakarta Selatan, Minggu (31/12/2017), di Jakarta, Selasa (2/1/2018). “Dia kan sempet nyakitin Sarita dan anak-anaknya. Kalau ada sesuatu yang jahat cepet sih diskriminasinya. Niki banyak kok, Niki juga gitu. Kayaknya sekarang kalo bikin sesuatu atau jahatin orang, kita harus hatihati biar nggak karma, biar nggak

kena, kaya sekarang. Aduh gue ngomongnya agak takut takut nih hahaha. Gitu deh,” ucap Niki di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (3/1/2017). Sebelumnya, di acara TV Niki

menyindir Jedun. Malah, saat Jedun ditangkap, Niki menghubungkan penangkapan itu dengan hukum karma yang menurutnya bisa berlaku untuk siapa saja. “I call your daddy now ketangkep lagi gara-gara masalah narkoba. Pelajaran yang dapat dipetik adalah hukum karma dan alam itu berlaku untuk siapa saja ketika sedang berada di atas penderitaan orang lain. Maka berhati-hatilah karena hukuman dari Tuhan itu mengejutkan. Dan untuk yang tersakiti pun jangan terlalu senang karna mungkin saja ini bisa jadi cobaan,” tulisnya di Instagram story. (net/bis)

7

Makanan ini Biasanya Sebabkan Keracunan Hati-hati Ya ...!

jadi tanda adanya racun di dalam kentang.

Keju Orang biasanya keracunan setelah makan keju. Hal ini bisa disebabkan karena kontaminasi bakteri Salmonella atau Listeria di dalamnya. Tomat Ketika tomat disimpan terlalu lama, maka akan mudah membusuk dan terkontaminasi bakteri. I n i l a h yang jadi penyebab utama keracunan. Kecambah Kecambah merupakan sayuran super sehat dan bisa mendukung

kesuburan. Namun kecambah juga rentan kena kontaminasi ­bakteri yang bisa melemahkan sistem kekebalan tubuh mereka y a n g mengonsumsinya.

cunan. Mengapa? Sebab buah ini memiliki celahcelah yang bisa diisi dengan bakteri atau kotoran.

Memasak juga bisa menjadi cara untuk membunuh bakteri yang ada dalam makanan.

Oleh karena itu cuci dan masaklah makanan yang ­ akan kamu konsumsi dengan seksama. (bbs/bis)

Buah beri Buah beri seperti raspberry, stroberi, atau blackberry juga berpotensi menyebabkan kera-

Serba-serbi

Sisi Lain Traveler yang Tidak Anda Ketahui

Instagram Jadi Media Sosial Paling Buruk Bagi Kesehatan

NET

MELIHAT pengguna di berbagai penjuru dunia, Instagram menjadi media sosial paling populer saat ini. Namun sayangnya, Instagram baru-baru ini malah mendapat predikat sebagai media sosial terburuk untuk kesehatan mental. Melansir time.com, Rabu, 3 Januari 2017, predikat tersebut diambil dari survei yang melibatkan 1.500 remaja dan orang dewasa muda. Berdasarkan survei itu, Instagram dapat

Berbagai unggahan di Instagram dianggap berperan penting terhadap dampak-dampak tersebut sehingga mengakibatkan seseorang tidak realistis...” mengakibatkan dampak buruk seperti depresi, bullying, anxiety hingga FOMO (Fear of Missing Out).

Berbagai unggahan di Instagram dianggap berperan penting terhadap dampak-dampak tersebut sehingga mengakibatkan seseorang tidak realistis. Terutama, unggahan yang berhubungan dengan halhal seperti penampilan dan liburan. Survei ini juga dipublikasikan United Kingdom’s Royal Society for Public Health yang menunjuk 1.479 anak muda di Inggris, Skotlandia, Wales dan Irlandia Utara. (net/bis)

KEBANYAKAN orang menganggap travel blogger adalah pekerjaan paling menyenangkan. Berkeliling dunia dan dibayar pula. Tapi ternyata, hal itu tidaklah seindah fotofoto perjalanan yang diunggah ke media sosial. Seorang travel blogger terkenal asal Inggris, Chloe Gunning mengungkapkan sisi gelap pekerjaan sebagai travel blogger. Chloe mencurahkan semua dalam tulisannya yang dimuat di huffingtonpost.co.uk dengan judul The Dark Side Of A Life Of Travel. Dalam tulisan tersebut, ia menceritakan sisi yang tak banyak diketahui orang hingga mengalami travel burnout. Travel burnout sendiri adalah istilah untuk menggambarkan tingkat stres berat, kelelahan fisik dan mental, dan obesesi tinggi dalam profesi pelayanan. Chloe sendiri telah menjadi travel blogger secara full-time sejak ta-

NET

hun 2014. Melalui blognya, wanferlustchloe, ia membagikan kisah perjalanan, makanan, gaya hidup, dan berbagai kejadiannya saat bertualang ke tempat baru. Menurut Chloe, seorang travel blogger harus menghabiskan seluruh waktunya untuk memenuhi target liburan non-stop dan memenuhi jadwal pertemuan dengan

sponsor liburan. Bahkan setelah itu, ia harus menulis blog hingga mengedit video ketika sampai penginapan. Maka dari itu, sebetulnya ia tidak benarbenar ada waktu untuk menikmati liburan yang sesungguhnya. Chloe mengalami travel burnout saat melakukan 36 kali penerbangan untuk mengunjungi 15 negara

dalam waktu 9 bulan. Selama itu, ia juga harus rapat online, pertemuan kerja, rencana kampanye, membalas email, menulis blog, sosial media, dan sebagainya. “Ini adalah kelelahan yang tidak bisa djelaskan. Rasanya, segala hal di tempat tujuan tidak menarik lagi dan tidak ada artinya lagi,” kata dia. (net/bis)


HALAMAN

BC7

Cianjur News+

KAMIS, 4 JANUARI 2018

... Kejari Telaah Dugaan Penyimpangan Dana BOS DARI HAL BC1

Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Inteljen (Kasiintel) Kejari Cianjur, Agus Haryono saat menanggapi konfirmasi wartawan, terkait sikap aparat penegak hukum mengenai adanya dugaan penyimpangan pada pengelolaan dana BOS di Kabupaten Cianjur. Agus menginformasikan, dugaan tersebut saat ini tengah dalam penelaahan pihak Kejari Cianjur dan hanya tinggal menga­ jukan kepada pimpinan (Kepala Kejari Cianjur, red). “Jadi soal dana BOS ini sudah masuk telaahan kita. Tinggal ajukan ke pimpinan, nanti bentuknya seperti apa, akan full data full baket atau offscrit, itu tergantung kebijakan pimpinan,” ujar Agus saat dihubungi wartawan, Selasa (2/1/2018). Tindak lanjut terhadap adanya dugaan penyimpa­ ngan, sambung Agus, tidak harus menunggu terlebih dahulu ada laporan resmi. Pasalnya, menurutnya pemberitaan di media masaa juga sudah merupakan salah satu bentuk laporan. “Tidak harus menunggu, soalnya pemberitaan koran juga itu salah satu bentuk laporan,” jelasnya. Perhatian Kejari Cianjur terhadap adanya dugaan penyimpangan pengelolaan dana BOS mendapat apresiasi kalangan pemerhati dan lembaga hukum di Cianjur. Ketua Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Cianjur, Erwin Rustiwa mengatakan, adanya tindak lanjut dari aparat penegak hukum atas dugaan penyimpangan dana BOS ini memang sangat dinantikan, terlebih jika tindakan hukum itu nantinya benar-benar bisa turut mengubah sistem pengelolaan dana BOS menjadi jauh lebih baik, terarah dan tepat sasaran sesuai dengan ketentuan. “Kita apresiasi sikap Kejari yang tengah menelaah dugaan ini. Harapan kita dengan adanya perhatian dari aparat penegak hukum, ke depan pengelolaan dana BOS di Cianjur bisa lebih baik lagi,” kata Erwin Menurut Erwin, perhatian dari aparat penegak hukum ini, bisa menjadi sebuah bentuk pengawalan terhadap berjalannya program pemerintah pusat di daerah, agar bisa sesuai sebagaimana dengan aturan dan ketentuan yang berlaku. “Tatkala perhatian dari

masyarakat tidak begitu didengar, maka jalan terakhir yang menjadi tumpuan masyarakaat adalah tindakan tegas dari aparat penegak hukum,” ucapnya. Erwin mengungkapkan, dunia pendidikan Cianjur saat ini bisa dikatakan tengah terpuruk, buktinya penilaian untuk bidang pendidikan, Cianjur menduduki peringkat ke 26. “Bukan tidak mungkin, dengan adanya dorongan dari aparat Kejari ini bisa membawa dampak positif terhadap dunia pendidikan Cianjur,” terangnya. Sebelumnya, LBH Cianjur siap mengadvokasi para orangtua siswa yang merasa dirugikan dengan buruknya pengelolaan dana BOS termasuk jika mereka (orangtua siswa, red) siap melaporkan hingga ke aparat penegak hukum. “Pokoknya kita siap mendampingi orangtua siswa yang memang merasa dirugikan atau terkena dampak adanya penyimpangan dana BOS. Advokasi ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap dunia pendidikan Cianjur,” kata Erwin saat ditemui di kantor LBH Cianjur, belum lama ini. Diberitakan sebelumnya, tahun 2017 memang sudah berakhir dan kini memasuki 2018. Namun, dugaan penyimpangan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Cianjur masih belum terungkap alias belum juga berakhir. Ya, di sepanjang 2017, muncul banyak temuan dan pengakuan dari sejumlah orangtua murid terkait kejanggalan dana BOS. Meski berbagai kebutuhan operasional sekolah sudah ditanggung pemerintah, namun masih saja banyak sekolah yang membebankan berbagai iuran yang memberatkan wali murid. Tak hanya dibebankan pembelian buku paket, namun baik wali murid di tingkat SD maupun SMP, banyak yang mengaku harus memberikan iuran kepada sekolah untuk membeli papan tulis, perlengkapan alat tulis di kelas, pembangunan WC, kantin sehat dan gazebo. Selain orangtua murid, sejumlah guru honor pun menjerit dan mempertanyakan penyaluran dana BOS. Betapa tidak, meski tanggung jawabnya besar, namun gaji mereka berkisar Rp150 ribu hingga Rp250 ribu per bulan. Kondisi tersebut dinilai aneh oleh sejumlah

kalangan. Pasalnya, dalam Peraturan Mendikbud RI Nomor 26 Tahun 2017, tentang perubahan atas Peraturan Mendikbud Nomor 8 Tahun 2017 tentang Petunjuk Teknis Bantuan Operasional Sekolah disebutkan, semua komponen kebutuhan operasional sudah ditanggung dalam Dana BOS, termasuk kebutuhan siswa di sekolah, pembayaran honor yang melingkupi guru honor, tenaga administrasi, pegawai perpustakaan, penjaga sekolah, petugas satpam, petugas kebersihan, dan berbagai kebutuhan operasional sekolah lainnya Menanggapi kondisi tersebut, Sekjen Perhimpunan Pergerakan Masyarakat Cianjur (PPMC), Ari Muhammad mendesak agar sekolah-sekolah transparansi dalam pengelolan dana BOS. Tak hanya itu, ia juga menyarankan agar wali murid berperan aktif dalam mengawasi karena hal tersebut berkaitan dengan hak siswa. “Ingat, pemerintah pusat menerapkan program wajib belajar 9 tahun. Anggaran untuk pendidikan pun sangat besar, sekitar 20% dari APBN. Nah, dana BOS ini hak siswa, jadi sekolah harus transparan dan wali murid juga harus aktif mengawasinya. Jika ada kejanggalan, wali murid jangan takut melaporkannya,“ ujar Ari kepada Berita Cianjur, Senin (1/1/2018). Tak hanya soal temuan atau pengakuan dari orangtua murid, indikasi carut marutnya pengelolaan dana BOS di Cianjur pun terlihat dalam Laporan Hasil Pemeriksaan BPK RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Cianjur Tahun 2016. Dalam laporan tersebut, diketahui bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur belum menetapkan sistem dan prosedur pelaporan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Tahun Anggaran 2016. Pada Tahun Anggaran 2016, Pemkab Cianjur menyajikan Pendapatan BOS dan Beban BOS dalam Laporan Operasional masing-masing sebesar Rp321.243.229.758 dan Rp166.357.015.046. Beban BOS tersebut terdiri dari atas Beban Pegawai sebesar Rp47.672.848.545, Beban Persediaan sebesar Rp37.927.000, Beban Barang Jasa sebesar Rp69.941.367.142, Beban

Perjalanan Dinas sebesar Rp19.109.374.114, serta Beban Pemeliharaan sebesar Rp29.595.498.245. Diungkapkan juga dalam Laporan Hasil BPK atas Sistem Pengendalian Intern Laporan Keuangan Pemkab Cianjur Tahun Anggaran 2015 Nomor 35B/LHP/XVIII. BDG/05/2016 tanggal 31 Mei 2016, terdapat permasalahan Pemkab Cianjur yang belum memiliki Sistem dan Prosedur Pelaporan Dana BOS. Atas permasalahan tersebut, BPK merekomendasikan kepada Bupati Cianjur agar memerintahkan Kepala BPKAD berkoordinasi dengan Kepala Dinas Pendidikan, untuk menyusun dan menetapkan prosedur operasional standar (POS), serta Sistem Akuntansi Pelaporan Dana BOS. Disebutkan juga oleh BPK, berbagai permasalahan di Cianjur tersebut mengakibatkan tiga masalah besar. Antara lain, Pemkab Cianjur belum dapat mencatat pendapatan dan belanja dana BOS di Laporan Realisasi Anggaran Tahun Anggaran 2016; Pemkab Cianjur dalam hal ini sekolah, dinas pendidikan dan BPKAD tidak memiliki panduan dalam menatausahakan pelaporan dana BOS; sekolah terlambat menyampaikan laporan pertanggungjawaban dana BOS. BPK menyebutkan, semua hal tersebut disebabkan BPKAD dan Kepala Dinas Pendidikan Cianjur belum menyusun Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Dana BOS Tahun 2016, serta kurang cermat dalam menyusun Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Dana BOS sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Bupati Nomor 8 Tahun 2017. Alhasil, BPK merekomendasikan kepada Bupati Cianjur agar memerintahkan Kepala BPKAD berkoordinasi dengan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, untuk mengkaji ulang Peraturan Bupati Nomor 8 Tahun 2017 tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Dana BOS. “Jika indikasinya sudah kuat, pihak kejaksaan dan kepolisian pun harus segera bertindak. Ini harus diusut agar kebiasaan buruk yang merugikan banyak pihak tak terulang. Tahun 2017 sudah berakhir, di 2018 ini kasus dugaan dana BOS harus berakhir juga,“ harapnya.(nuki)

... Ridwan Kamil Bawa Oleh-oleh Bandung ke Kantor PDIP komunikasi dengan kang Emil sapaan akrabnya. Namun, Ridwan Kamil yang datang ke Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, sekitar pukul 11.30 WIB ini menyebut, tujuannya datang ke kantor DPP PDIP hanya untuk bersilaturahmi. Ridwan Kamil yang mengenakan peci hitam dengan batik berwarna biru itu juga mengatakan, belum ada obrolan lebih jauh mengenai politik. “Masih silaturahmi saja, kan masih awal tahun. Bawa oleh-oleh juga dari Bandung. Belum menjurus terlalu jauh. Jadi lebih mencairkan suasana ngobrol yang ringan-ringan, pertanyaan-pertanyaan yang terlalu berat tadi belum waktunya dan belum dibahas,” kata Ridwan Kamil. Kendati begitu, Emil mengakui kalau dia sempat membahas dan meminta masukan dari PDIP terkait pembangunan Jawa Barat ke depan. Dia juga tak menampik kedatangannya merupakan salah satu upaya membangun kembali komunikasi antara dirinya dengan PDIP. “Saya kira kalau komunikasi intens tidak mundur-mundur. Ibu saya juga menasehati, lebih banyak dukungan kan lebih baik. Tapi ini adalah (pertemuan) permulaan. Bab 1-nya, bukan bab final,” kata dia. Ridwan Kamil juga mengaku saat ini dia siap dijodohkan dengan siapapun. Dia akan menyerahkan calon wakilnya nanti kepada partai pengusung yang saat ini diisi oleh Nasdem, PPP, PKB, dan Hanura. “Saya ini pengantin yang siap dijodohkan dengan siapa pun, saya belajar mencintai dengan mudah dan cepat,” ucapnya. Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP PDIP, Bambang DH yang menerima Ridwan Kamil bersama Ketua DPP PDIP, Andreas Hugo Pareira membenarkan, pertemuan kali ini hanya membahas hal-hal ringan. Kendati begitu dia juga tak memungkiri ada pembicaraan yang mengarah ke Pilgub Jabar. Dia pun menganggap hal ini wajar sebab setiap calon dan partai politik akan melakukan komunikasi dengan siapa pun dalam menghadapi pilkada. “Dan memang parpol-lah yang menurut UU punya tanggung jawab dan kewenangan untuk mempersiapkan kader. Jadi, saya pikir hal yang wajar tahun baru beliau bersilaturahmi,” kata Bambang. Sebagai Ketua Bappilu, dirinya pun akan segera

membawa data dan fakta mengenai calon gubernur Jabar yang sudah dia kumpulkan termasuk pertemuan dengan Ridwan Kamil dan kemudian membawanya ke rapat pleno DPP. Nantinya, rapat pleno DPP akan mendiskusikan dan mengambil keputusan. “Kan keputusan di PDIP diambil di pleno PDIP. Saya sebagai ketua bidang pemenangan selalu mengumpulkan data dan fakta se-objektif mungkin dan kemudian saya sampaikan di pleno dan nanti pleno yang mendiskusikan dan memutuskan,” ujarnya. Bagi Bambang, sosok Ridwan Kamil memang bukan orang baru. Dia sudah mengenalnya sejak masih menjabat Wali kota Surabaya pada 2004 silam. Pasalnya, saat itu, Ridwan Kamil menjadi konsultan tata kota untuk ibu kota Jawa Timur itu. “Kebetulan beliau ini pernah menjadi konsultan saya di Surabaya, lama ikut mendesain, beliau urban planner yang punya reputasi bagus,” ucapnya. Di tempat terpisah Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat, Dedi Mulyadi masih merahasiakan penentuan posisi gubernur dan wakil gubernur pada Pemilihan Gubernur Jabar nanti. Dedi Mulyadi yang disandingkan dengan Deddy Mizwar, baru akan menyatakan posisinya saat pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum Jabar, 9 Januari 2018 nanti. “Posisi gubernur dan wakil gubernur akan kami bicarakan. Itu ranah kami untuk menentukannya,” ujar Dedi. Dia mengungkapkan itu di sela-sela acara Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Partai Golkar Karawang, Rabu (3/1/2018). Disebutkan, menjelang Pilgub Jabar 2018, Partai Golkar dan Demokrat telah sepakat membangun Koalisi Sajajar dengan mengusung Dedi Mulyadi dan Deddy Mizwar. Kesepakatan koalisi dan sosok yang diusungnya itu terbilang cepat, karena ditentukan dalam waktu kurang dari satu jam. Menurut Dedi Mulyadi, koalisi Sajajar tersebut masih terbuka bagi partai politik lainnya yang ingin bergabung. “Kami masih berharap PKB dan PPP ikut masuk dalam koalisi ini,” kata dia. Ditanya terkait dengan kecocokan dengan Deddy Mizwar, Dedi Mulyadi mengaku sudah lama kenal baik dengan Demiz. Tetapi untuk posisi siapa yang menjadi gubernur atau wakil, dirinya baru akan menyebutkan saat mendaftar

ke KPU Jabar. “Saya akan mendaftar ke KPU pada 9 Januari nanti, ba’da Ashar. Sekaligus disampaikan siapa posisi gubernur dan siapa wakil gubernur,” kata Dedi.

Cianjur terus berupaya untuk segera memadamkan kobaran api tersebut,” ucapnya. Selain itu, jajarannya juga masih terus mengumpulkan informasi dari sejumlah saksi yang saat kejadian berada di sekitar lingkungan pabrik itu. “Untuk kerugian masih belum dapat ditaksir, kami

masih fokus pada proses pemadaman dulu,” ucap Agus. Sementara itu, Ozan (24), seorang karyawan yang bekerja tak jauh dari lokasi kebakaran, menyebutkan, tidak mengetahui pasti kejadian tersebut. Namun, kebakaran itu, sempat membuat panik sejum-

lah karyawan yang bekerja di kawasan pergudangan itu. “Saya sedang menyelesaikan pekerjaan cuma terdengar orang ramai, dikira ada yang berantem, ternyata tetangga kantor saya memberitahukan bahwa ada salah satu gudang yang kebakaran,” ucap Ozan. (angga purwanda)

DARI HAL BC1

Resikonya Cukup Besar Pakar politik Universitas Padjadjaran, Firman Manan mengungkapkan, PDIP dan Ridwan Kamil kini berada pada posisi saling membutuhkan. Ketiadaan sosok potensial yang dapat diusung di Pilgub Jabar 2018 membuat PDIP butuh figur Ridwan Kamil yang terus berada di posisi puncak survei popularitas dan elektabilitas. “Emil itu butuh PDIP karena partai pengusung hingga saat ini belum sepakat menemukan bakal calon wakil Gubernur, jadi ada dua kepentingan satu sama lain. Peluangnya (mengusung Ridwan Kamil) memang besar, apalagi dari dulu PDIP sebenarnya ingin mengusung Ridwan Kamil walaupun terganjal persoalan komunikasi,” kata Firman. Selain itu, kata Firman, resiko pengusungan Emil oleh PDIP itu cukup besar bagi keduanya, baik itu bagi PDIP maupun Emil sendiri yang nantinya akan berdampak pada peluang kemenangan yang sangat tipis. Firman menurutkan, PDIP, khususnya di Jabar selama ini kurang baik. Terbukti, PDIP selalu kalah dalam ajang pesta demokrasi di Jabar. Selain kalah di Pilgub Jabar 2008 dan Pilgub Jabar 2013, PDIP pun harus kandas dan bertekuk lutut di Pilpres 2014. Fenomena tersebut membuktikan bahwa dukungan publik Jabar kepada PDIP bermasalah. “Sebab, tipologi masyarakat Jabar memang benar-benar religius, bahkan banyak kalangan Islam konservatif yang menilai PDIP anti-Islam. Apalagi isu itu kini menguat karena romantisme Pilgub DKI Jakarta akan diulang Gerindra dan PKS yang telah sepakat mengusung Sudrajat dan Ahmad Syaikhu,” ucapnya. Firman mengatakan, hal lain yang akan membuat repot PDIP dan Ridwan Kamil, adalah ketiadaan sosok ideal yang dapat disodorkan PDIP sebagai calon pendamping Ridwan Kamil. Sejumlah figur yang telah dijaring PDIP sebagai kandidat cagub/cawagub Jabar belum memenuhi kriteria ideal untuk mengcounter citra negatif PDIP di Jabar tersebut. Figur ideal itu tidak dimiliki PDIP. Tidak ada calon PDIP dengan background religius,” ucap dia. (bbs)

... Gudang Kayu Olahan Ludes Terbakar DARI HAL BC1

Informasi yang dihimpun, kebakaran yang mengahanguskan hampir seluruh isi gudang kayu olahan itu diduga akibat dari arus pendek listrik (konsleting) pada bagian mesin pengolahan kayu. Kapolsek Karangten-

gah, Kompol Agus Jamaludin, mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti terbakarnya pabrik kayu olahan untuk eksport itu. Agus menuturkan, tak ada korban jiwa dalam musibah itu. “Untuk dugaan sementara akibat dari arus pendek listrik, tapi kami

dibantu Inafis Polres Cianjur masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut, karena untuk saat ini api masih berkobar besar,” kata Agus saat ditemui di lokasi kejadian, Rabu (3/1/2018). Agus menyebutkan, untuk dapat memadamkan api yang terus berkobar di dalam kawasan pabrik, ja-

jarannya berkoordinsi dengan Pemadam Kebakaran (Damkar) Cianjur yang menerjunkan lima unit mobil damkar. “Untuk proses pemandamannya cukup sulit, karena didalam gudang itu dipenuhi kayu glondongan yang sangat mudah terbakar. Kami bersama Damkar dan BPBD


KAMIS, 4 JANUARI 2018

HALAMAN

BC8

Kemenag Cianjur Tebarkan Kedamaian

Dalam Rangka Hari Amal Bhakti ke – 72 DALAM rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-72, Kementrian Agama (Kemenag) Cianjur mengusung tema “Tebarkan Kedamaian” yang memiliki makna Kemenag harus bersama-sama membentuk tali persaudaraan dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal terhadap para pegawai khususnya dan umumnya kepada masyarakat luas.

P

uncak peringatan HAB ke-72 di lingkungan Kemenag Cianjur dipusatkan di halaman parkir Kemenag Jalan Raya Bandung No. 108-B, Rabu (3/1/2018). Serangkaian kegiatan mewarnai HAB tersebut dan pada puncaknya diberikan 10 tiket umroh gratis kepada para pegawai dilingkungan Kemenag Cianjur. Kepala Kemenag Cianjur, H. Pardi Suhardian, S.Ag., menegaskan, pada HAB ke-72 ini pihaknya memberikan 10 tiket umroh kepada para pegawai. Ini merupakan salah satu bentuk perhatian terhadap para pegawai dilingkungan Kemenag.

Selain itu pihaknya juga bertekad di 2018 melaksanakan visi yaitu memberikan pelayanan satu atap. Baik pelayanan ibadah haji dan umor, pelayan pendidikan untuk mewujudkan madrasah yang lebih baik. “Untuk bidang agama dan keagamaan juga harus bisa didistribusikan kepada masyarakat agar masyarakat Cianjur khususnya merasa puas dengan segala bentuk pelayanan yang diberikan oleh kementrian agama. Kita juga tidak lupa selalu memotivasi semua para pegawai agar bisa lebih meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi, berinovasi, berketeladanan dan tanggung jawab,” paparnya. (elloy)

Potret


twitter @berita_cianjur

HALAMAN

facebook beritacianjurcom

HOTLINE : 0263-2283130

BC9

Klik! beritacianjur.com

KAMIS, 4 JANUARI 2018 Serba-serbi

Seorang Nenek di Cijati Tewas Terbakar

Saber Pungli Tingkatkan Pengawasan Disetiap Instansi Kapolres: Untuk Mengantisipasi Terjadinya Tindak Korupsi, dan Pungli

KEPOLISIAN Resor (Polres) Cianjur akan meningkatkan pengawasan sejumlah pengerjaan proyek milik pemerintah yang ada di Kabupaten Cianjur.

BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

WAKIAH (90), warga pu berjalan sehingga Kampung Pasir Joho korban tak mampu RT 001/004, Desa meminta tolong saat Cibodas, Kecamatan api membakar habis Cijati tewas terbakar rumah menantunya saat rumahnya dilalap tersebut,” ungkap Tio, si jago merah, Rabu kepada wartawan, (3/1/2018) sekitar Rabu (3/1/2018). pukul 09.30 WIB. Tio menyebutkan, Informasi yang karena bangunan ru­ dihimpun, kebakaran mah yang terbuat dari yang menewaskan kayu dan cuaca dalam nenek Wakiah itu kali kondisi angin kencang pertama diketahui menyebabkan api oleh salah seorang te­ dengan cepat memba­ tangga yang melihat kar rumah itu. “Kami adanya kepulan asap dan warga sudah hitam di berusaha b a g i a n untuk me­ “Sewaktu atap ru­ madamkan kebakaran mah mi­ api dengan lik Aludin korban berada alat sead­ bin Daini anya, tapi sendirian di karena ba­ yang mer­ u p a k a n dalam rumah, gunan yang menantu erbuat karena kondisi tdari ­Wakiah. kayu Nenek korban yang s e h i n g g a W a k i ­ ce­ tidak melihat dengan ah yang pat terba­ dan tak mam- kar habis,” kondisinya tidak da­ pu berjalan se- ucapnya. pat meli­ Semen­ hat dan hingga korban tara itu, lumpuh K e p a l a tak mampu itu, tak Desa Ci­ meminta mampu bodas, Ke­ diselamat­ camatan tolong saat kan dari Mus­ api membakar Cijati, amukan lih, me­ habis rumah n g a t a k a n , api yang memba­ per­ menantunya atas kar rumah mintaan tersebut.” panggung pihak kelu­ berukuran arga, jasad 5x8 meter itu. Nenek Wakiah tidak Kapolsek Kadu­ dilakukan autopsi pandak, AKP Tio dan akan langsung di­ mengungkapkan, ke­ makamkan oleh kelu­ bakaran itu diduga arganya. akibat dari arus pen­ “Kami sebagai dek listrik yang terja­ perangkat desa ikut di saat pemilik rumah, b e r b e l a s u n g k a w a Aludin dan istrinya dengan musibah yang pergi untuk mencari menewaskan Nenek kayu bakar. Wakiah, rencananya “Sewaktu keba­ akan langsung di­ karan korban berada makamkan di tempat sendirian di dalam pemakaman umum rumah, karena kondi­ yang ada dilingkun­ si korban yang tidak gannya,” kata Muslih. melihat dan tak mam­ (angga/sam apip)

Mari Beriklan di.. beritacianjur.com

Contact Person

08170024444

H

al itu, diung­ kapkan Kapol­ res Cianjur, AKBP Soliyah SIK, MH saat ditemui diruang kerjanya, Rabu (3/1/2018). Peningkatan penga­ wasan sejumlah proyek yang menggunakan anggaran pemerintah, kata Soliyah, dilakukan untuk menganti­ sipasi sejumlah kerawanan, seperti tindak pidana ko­ rupsi, pungutan liar (Pung­ li), dan tindak pidana yang terkait dalam setiap penggu­ naan anggaran pemerintah. “Peran pengawasan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli, red) akan lebih kami

BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

tingkatkan, terutama me­ masuki awal tahun anggaran 2018 ini,” ungkap Soliyah. Dijelaskan Soliyah, tim Satgas Saber Pungli terus melakukan tugas monitor­ ing dan pengawasan dalam setiap kegiatan pembangu­ nan yang dilakukan di Kabu­ paten Cianjur. “Berjalan baik, kami se­ lama ini melihat kondisi. Se­ lama tidak ada laporan resmi dari yang merasa dirugikan

atau korban, kami tak akan mencari kesalahan orang. Namun, kami tegaskan jika memang terbukti ada pel­ anggaran, kami tak segan akan menindak tegas sesuai dengan prosedur,” jelasnya. “Untuk anggaran awal tahun ini, kami fokus pada pengawasan di setiap in­ stansi yang ada di Kabu­ paten Cianjur. Mulai dari bagaimana pola penyerapan anggaran, dan bagaimana

target mereka dalam melak­ sanakan setiap proyek pem­ bangunan. Apakah pemban­ gunan yang mereka lakukan itu betul dilaksanakan sesuai target atau tidak?” sambung Soliyah. Sementara itu, Wakil Bupati Cianjur, Herman Suherman, menyebutkan hingga akhir tahun angga­ ran 2017, sedikitnya ada lima proyek pembangunan ruas jalan yang tidak memenuhi

target dan 10 paket proyek bangunan yang tidak selesai. “Rata-rata progres pekerjaan dari belasan proyek yang tidak selesai pada tahun kemarin antara 50 hingga 70 persen. Hingga kini kami masih menunggu hasil kajian tim teknis yang akan menjadi dasar dalam memberikan waktu perpan­ jangan kepada pelaksana proyek tersebut,” kata Her­ man.(angga purwanda)

Kecelakaan di Cipanas Tewaskan Dua Pengendara yaitu sopir pickup dan pengendara motor tewas di lokasi kejadian. Semen­ tara, dua orang korban lainnya kritis dan masih mendapatkan perawatan di RSUD C ­ imacan. “Kami masih melaku­ kan penyelidikan terkait kecelakaan yang mene­ waskan dua orang pen­ gendara itu, sementara dua korban lainnya masih dilakukan perawatan di RSUD Cimacan,” ucap Falahudin, kepada warta­ wan, Rabu (3/1/2018). Falahudin menam­ bahkan, untuk barang bukti kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan saat ini diamankan di Mapolsek Pacet untuk BERITACIANJUR/ ANGGA PURWANDA

DUA orang tewas dan dua korban lainnya mengala­ mi luka serius dalam ke­ celakaan yang terjadi di ruas Jalan Raya Cipanas, Kecamatan Pacet, Rabu (3/1/2018). Informasi yang di­ himpun, kecelakaan maut yang terjadi itu saat sebuah mobil Pickup ber­ nomor polisi F 8364 UU

yang dikemudikan Adam (32) melaju dengan ke­ cepatan tinggi dari arah Cianjur menuju Cipanas, setibanya di Perempatan Simpang Raya, Cipanas mobil pickup itu diduga tak mampu mengenda­ likan laju kendaraannya sehingga menabrak se­ buah motor jenis matik nopol F 5343 YQ yang

dikendarai Setiawan yang tepat berada didepannya sehingga motor itu ter­ pental ke arah truk nopol F 8348 GV yang dikend­ arai Juju Sulaeman juga satu arah dari Cipanas menuju Cianjur. Wakapolsek Pacet, AKP Falahudin, menye­ butkan akibat kecelakaan itu dua orang pengendara,

“Kalau untuk pemeriksaan lebih lanjutnya kita serahkan ke pihak unit laka lantas Polres Cianjur, kami sifatnya hanya penanganan pertama saja.” dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. “Kalau un­ tuk pemeriksaan lebih lanjutnya kita serahkan ke pihak unit laka lan­ tas Polres Cianjur, kami sifatnya hanya penanga­ nan pertama saja,” kata­ nya. (angga ­purwanda)


Klik! beritacianjur.com

KAMIS, 4 JANUARI 2018

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC10

Striker Asing Persib Ikuti Latihan Perdana SEBANYAK 22 pemain Persib Bandung mulai kembali berlatih di Lapangan Sesko AD, Bandung, Rabu (3/1/2018). Latihan dipimpin langsung pelatih anyar Persib Mario Gomez.

T

im berkumpul kembali setelah mendapat libur tiga hari. Rencananya, pada latihan perdana di tahun 2018 ini, para pemain Persib diberi dua sesi latihan, yakni pada pagi dan sore hari. Di sesi latihan pagi, tak terlihat deretan pemain muda; Ariya Nugraha, Jeni Jatnika dan Ripal Gusniawan. Mereka sudah kembali ke tim Persib U-19. Sedangkan, penjaga gawang M. Aqil Savik dan Indra Mustaffa tetap dipertahankan pelatih Mario Gomez. Di latihan perdana tahun 2018 ini, pemain Persib kembali mendapatkan porsi latihan berupa program peningkatan‎ kondisi fisik, selain taktik dalam permainan di akhir-akhir sesi latihan. Airlangga Sutjipto dan Ezechiel N’Douassel adalah dua dari beberapa pemain di lini depan yang ambil bagian dalam

FERNANDO SOLER

latihan itu. Sementara, itu Victor Igbonefo dikabarkan masih berada di luar Indonesia. Jika tidak ada halangan dalam beberapa hari ke depan, Igbonefo akan bergabung bersama Atep Cs. “Sesuai rencana minggu pertama tahun ini gabung Persib dan posisinya sekarang belum di Indonesia.” (net/angga)

BERIKUT 22 PEMAIN YANG SUDAH BERGABUNG DI LATIHAN PERDANA TAHUN 2018: 1. I Made Wirawan 2. M. Natshir F. Mahbuby 3. Imam Arief Fadillah 4. M. Aqil Savik 5. Henhen Herdiana 6. Tony Sucipto

7. Wildansyah 8. Supardi 9. Achmad Jufriyanto 10. Indra Mustaffa 11. Hariono 12. Dedi Kusnandar 13. Gian Zola 14. Eka Ramdani

15. Michael Essien 16. Febri Hariyadi 17. Billy Paji Keraf 18. Agung Mulyadi 19. Atep, 20. Puja Abdillah 21. Ezechiel 22. Airlangga Sutjipto

Yakin Persib Akan Terus Berkembang Kembali Tingkatkan Fisik Usai Libur

SETELAH mendapat jatah libur selama tiga hari. PERSIB menjalani latihan perdananya pagi tadi, Rabu 3 Januari 2018. Latihan yang digelar di Lapangan Sesko AD, Kota Bandung ini, jajaran pelatih menggenjot seluruh fisik para pemain. Menurut asisten pelatih, Fernando Soler, menu tersebut diberikan guna meningkatkan kembali kondisi kebugaran pemain usai libur. “Ya, kemarin kita sudah kasih mereka libur. Sekarang kita berikan latihan fisik karena kita ingin kondisi fisik mereka bagus kembali,” ujar Soler. Meski jeda selama tiga hari, Soler menambahkan, seluruh pemain tetap dalam kondisi yang prima saat digenjot fisiknya pagi tadi. “Tapi, saya lihat kondisi fisik mereka bagus semua, fit. Saya senang karena mereka sangat profesional,” sambung pelatih berdarah Argentina itu.(net/angga)

BEK veteran Persib Bandung, Supardi, menaruh harapan besar kepada pelatih baru Roberto Carlos Mario Gomez. Di bawah asuhan pelatih asal Argentina itu, Supardi yakin Persib akan terus berkembang. Supardi menyebut, Gomez begitu cermat dalam menyusun program pemusatan latihan. Dalam TC tersebut, Gomez sangat mengutamakan semangat kebersamaan. “Coach (Mario) Gomez ini menekankan pada kebersamaan tim. Kita juga enggak boleh ada yang telat dan semuanya dikerjakan bersama-sama,” ujar Supardi, seperti dirilis situs resmi Persib. Menurut Supardi (34), semangat kebersa-

maan itu telah diterapkan Gomez saat pemusatan latihan di Yogyakarta, 21-29 Desember lalu. Dari situ, para pemain merasa semakin saling mengenal. “Misalkan, waktu makan dan berangkat latihan, kita harus sama-sama. Kita semua tahu peraturan dia (ketat). Sebelumnya mungkin bisa sedikit leha-leha tapi, sekarang enggak,” sambungnya. Akan tetapi, tak hanya semangat kebersamaan. Gomez, kata Supardi, juga sangat variatif dalam menyusun metode kepelatihannya di Persib. “Tapi banyak juga yang lainnya yang sebelumnya memang belum pernah kita rasakan,” ujarnya lagi. Tak hanya soal metode kepelatihan, Supardi juga mengaku mengagumi filosofi sepak bola yang dianut Gomez. Menurut Gomez, yang terpenting dalam sepak bola adalah keseimbangan. Menurut Supardi, ini filosofi ini nyambung karena sepak bola adalah permainan tim, yang mengandalkan

kolektivitas. Jadi, prestasi tim merupakan hasil kerja sama pemain, bukan individu. “Kita dapat bola, lalu melakukan serangan. Ketika enggak dapat bola, kita sama-sama tetap bekerja. Itu filosofi yang dia sampaikan kemarin dan saya suka itu,” ujar pemilik nomor punggung 22 ini. Persib sendiri kembali mulai berlatih sejak Rabu (3/1/2018), usai libur tahun baru. Latihan ini mereka lakukan dalam rangka persiapan jelang ajang Piala Presiden. Rencananya, Persib memang akan ikut serta di Piala Presiden, yang jadi ajang pemanasan sebelum Liga 1 2018. Namun, sebelum tampil di ajang ini, yang rencananya digelar pertengahan Januari, Persib akan terlebih dahulu menggelar uji coba lawan tim lokal.(net/angga)


KAMIS, 4 JANUARI 2018

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC11

Model Seksi Ini Rayu Wonderkid Barcelona Main di Inggris Model seksi Israel, Coral Simanovich akan mempengaruhi kekasihnya yang merupakan wonderkid Barcelona, Sergio Roberto meninggalkan Camp Nou Stadium pada bursa transfer musim dingin. Pada musim ini, Roberto telah menjelma menjadi pemain penting Los Blaugrana, sebutan Barcelona.

VS BARCELONA

CELTA VIGO

PEMBERI MASALAH Juara bertahan Barcelona akan bertandang ke markas Celta Vigo pada leg pertama babak 16 besar Copa del Rey 2017/18, Jumat (5/1/2018). Mengingat kenangan-kenangan buruk di Balaidos, Barcelona diyakini bakal menurunkan komposisi terkuat yang mereka miliki sekarang.

B

agi Barcelona, Celta adalah lawan yang kerap memberikan masalah. Pada laga pertama di tahun 2018 ini, Barcelona tidak boleh main-main jika tak mau kembali menelan kekecewaan di Galicia. Dalam dua lawatan terakhirnya ke kandang Celta, Barcelona selalu kalah dan kebobolan empat. Barcelona takluk 1-4 di La Liga 2015/16, lalu menyerah 3-4 di La Liga 2016/17. Barcelona juga pernah disingkirkan Celta di Copa del Rey pada musim 2000/01 silam. Bertemu di babak semifinal, Barcelona tereliminasi dengan agregat 2-4 setelah kalah 1-3 di Balaidos dan hanya bisa imbang 1-1 di Camp Nou pada leg kedua. Barcelona pun sudah melawan Celta di La Liga musim ini, dan gagal menang. Menjamu Celta di Camp Nou pada jornada 14, Barcelona cuma imbang 2-2. Gol-gol Barcelona dicetak oleh Luis Suarez dan Lionel Messi, sedangkan Celta juga menyarangkan dua lewat Iago Aspas dan

5 PERTANDINGAN TERAKHIR CELTA

Maxi Gomez. Laga melawan Celta bisa menjadi ajang comeback bagi Ousmane Dembele. Rekrutan termahal Barcelona itu telah pulih dari cedera hamstring yang membuatnya absen sekitar empat bulan. Namun pelatih Ernesto Valverde sepertinya tidak akan memainkan Dembele dari menit awal. Luis Suarez dan Lionel Messi bakal jadi starter di barisan depan. Di lini belakang, Samuel Umtiti masih cedera. Thomas Vermaelen bakal dipasang di jantung pertahanan bersama Gerard Pique. Di kubu Celta, pelatih Juan Carlos Unzue kemungkinan tidak dapat memainkan gelandang Daniel Wass yang mengalami cedera engkel. Untuk lini serang, tidak ada masalah. Aspas, yang sudah mencetak 12 gol di semua kompetisi musim ini, siap memimpin skema ofensif Celta. Setelah ini, Celta akan menghadapi Real Madrid di La Liga. Namun Celta pasti akan terlebih dahulu fokus penuh pada Barcelona.(net/angga)

5 PERTANDINGAN TERAKHIR BARCELONA

29-11-2017 Celta

1-0 Eibar (Copa del Rey)

02-12-2017 Barcelona

2-2

Celta (La Liga)

02-12-2017 Barcelona

2-2

Celta (La Liga)

06-12-2017 Barcelona

2-0

Sporting (UCL)

10-12-2017 Valencia

2-1

Celta (La Liga)

11-12-2017 Villarreal

0-2 Barcelona (La Liga)

17-12-2017 Celta

0-1

Villarreal (La Liga)

18-12-2017 Barcelona

4-0 Deportivo (La Liga)

24-12-2017 Deportivo

1-3

Celta (La Liga)

23-12-2017 Madrid

0-3 Barcelona (La Liga)

NUMANCIA VS REAL MADRID REAL MADRID akan menghadapi tuan rumah Numancia di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey 2017/18, Jumat (5/1/2/2018). Ini adalah laga perdana Madrid di tahun 2018. Los Blancos pasti ingin langsung tancap gas demi mengawalinya dengan hasil optimal. Madrid menutup tahun 2017 dengan kekalahan 0-3 dalam El Clasico melawan Barcelona di La Liga. Madrid harus melupakannya dan fokus pada tahun yang anyar, di mana mereka ditunggu jadwal yang sangat padat. Madrid bakal me-

UJIAN PERDANA

mainkan setidaknya 20 pertandingan di semua kompetisi dalam 70 hari pertama tahun 2018. Ujian pertama adalah partai Copa del Rey melawan klub divisi dua Numancia. Pelatih Zinedine Zidane kehilangan Karim Benzema yang cedera. Sementara itu, pemain-pemain pilar lainnya semacam Luka Modric, Isco dan Cristiano Ronaldo juga diyakini akan diistirahatkan saat turun di Estadio Los Pajaritos. Di tengah jadwal yang padat, Zidane harus merotasi skuatnya.

Melawan Numancia, pemain-pemain seperti Dani Ceballos, Mateo Kovacic, Marcos Llorente dan Borja Mayoral bakal mendapatkan kesempatan untuk main dari menit awal. Numancia sampai di babak ini setelah pada putaran sebelumnya menyingkirkan wakil La Liga, yakni Malaga, dengan agregat 3-2 lewat gol-gol Nacho, Alberto Escassi dan Unai Elgezabal. Pasukan Jagoba Arrasate tak terkalahkan dalam lima laga terakhirnya di semua ajang. Tiga kemenangan dan dua hasil imbang

itu membuat mereka percaya diri menatap duel kontra sang raksasa ibu kota. (net/angga) HEAD TO HEAD (6 PERTEMUAN TERAKHIR) 01-02-2009 Numancia

0-2

Madrid

15-09-2008 Madrid

4-3

Numancia

31-01-2005 Numancia

1-2

Madrid

12-09-2004 Madrid

1-0

Numancia

01-04-2001 Madrid

1-0

Numancia

05-11-2000 Numancia

3-1

Madrid

5 PERTANDINGAN TERAKHIR NUMANCIA 29-11-2017 Malaga

1-1

Numancia

03-12-2017 Valldolid

2-3

Numancia

10-12-2017 Numancia

1-0

Lorca

16-12-2017 Osasuna

2-2

Numancia

22-12-2017 Numancia

3-0 S evilla Atletico

5 PERTANDINGAN TERAKHIR MADRID 07-12-2017 Madrid

3-2

09-12-2017 Madrid

5-0

Dortmund Sevilla

14-12-2017 Al Jazira

1-2

Madrid

17-12-2017 Madrid

1-0

Gremio

23-12-2017 Madrid

0-3

Barcelona


HALAMAN

BC12

Klik! beritacianjur.com

KAMIS, 4 JANUARI 2018

Lintas Timur

Mantapkan Pengelolaan Dana BOS

BERITA CIANJUR/NUKI NUGRAHA

RATUSAN kalangan pendidikan dari Kecamatan Haurwangi dan Bojongpicung, Rabu (3/1) berkumpul di Gedung PGRI Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur. Kehadiran mereka diketahui dalam rangka mengikuti kegiatan pemantapan pengelolaan dana Bantuan Operasional Siswa (BOS). Acara di hadiri langsung Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Cianjur, Cecep Sobandi yang didampinggi Kepala Bidang SD, bersama jajarannya. Dalam sambutannya, orang nomor satu di lingkungan pendidikan Cianjur itu meyampaikan agar peserta yang hadir bisa melaksanakan pengelolaan dana BOS ditahun ini dengan baik, sesuai dengan aturan dan ketentuan “Pemberitaan di yang berlaku. Terlebih sekamedia sebagai rang ini kata Cecep, bentuk perhatian, pengelolaan dana harus kita sikapi BOS tengah disoroti masa, untuk dengan cara media itu pengelolaan dana membuktikan BOS yang sebelumnkalau pengelolaan ya memang kurang baik harus ditinggaldana BOS bisa kan, dirubah menjadi lebih baik lagi lebih baik lagi. “Pemberitaan di kedepan.” media sebagai bentuk perhatian, harus kita sikapi dengan cara membuktikan kalau pengelolaan dana BOS bisa lebih baik lagi kedepan,” ujar Cecep. Kepala Sekolah sebagai pengelola langsung dana BOS, kata Cecep harus lebih teliti dan mentaati apa yang dianjurkan dalam petunjuk penggelolaan dana BOS, intinya jangan sampai dana BOS dipergunakan bukan untuk yang seharusnya. “Pokonya harus sesuai dengan aturan peruntukannya, jangan keluar dari itu,”tegasnya. Sementara itu Kepala UPTD Pendidikan Bojongpicung Deni Suwarna menambahkan, menindaklanjuti arahan Kadisdikbud pihaknya berupaya melakukan pemantauan sekaligus pembinaan terhadap para Kepala Sekolah di wilayahnya, khususnya terkait soal pengelolaan dana BOS. “Kita upayakan agar pengelolaan dana BOS bisa lebih baik lagi,”ucapnya. (nuki)

Terkait Kelengkapan Izin Kolam Ikan Cibihbul

DPMPTSP Segera Melakukan Peninjauan Lokasi

DINAS Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) segera melakukan peninjauan ke lokasi kolam ikan di Kampung Cibihbul, Desa/Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur.

K

epala Bidang Penga Kepala Bidang (Kabid) Data Sistem Informasi Peningkatan Layanan dan Penanganan Pengaduan , Saripudin kembali menegaskan hal tersebut menyikapi soal keberadaan usaha kolam ikan di Kampung Cibihbul. Saripudin mengaku pihaknya sudah mencoba melakukan pengecekan soal data kelengkapan izin kolam itu, namun hingga kini di data terkait itu masih belum bisa ditemukan. Kendati begitu pihaknya terus mencoba mencari, bahkan berkoordinasi dengan pihak Dinas Peternakan dan Perikanan.

BERITA CIANJUR/DOK/NUKI NUGRAHA

“Minggu sekarang Kang kita akan cek ke lapangan,”ujar Saripudin kepada Berita Cianjur, Selasa (2/1). Sementara itu warga sekitar lokasi kolam ikan meminta kejelasan pihak pemerintah daerah terkait soal perizinan kolam ikan yang dimiliki pihak pengusaha. Diungkapkan Azis ada tidaknya izin yang dimiliki pengusaha harus jelas, instansi terkait pemerintah daerah tentunya harus dengan tegas menyampaikan soal itu. Artinya kalau memang tidak ada izinnya segera ada tindaklanjut cepat ke lapangan, supaya

masyarakat nantinya tidak berpraduga yang tidak tidak. “Kalau memang ada izinnya yah dijelaskan sejelas jelasnya. Begitu juga kalau dilapangan memang ditemukan ada yang menyalahi izin yang sudah diberikan, harus segera diproses supaya tidak berdampak negatif,”tegasnya. Rencana pengecekan ke lokasi sempat akan dilakukan pihak perizina n pada akhir tahun lalu (2017,red), namun dikarenakan berbagai alasan pengecekan batal dilakukan. Sebelumnya, usaha kolam perikanan di Kampung Cibihbul,

Desa/Kecamatan Bojongpicung diduga kuat tak memiliki kelengkapan perizinana dari pemerintah Kabupaten Cianjur. Menguatnya dugaan itu menyusul keterangan dari pihak Dinas Peternakan dan perikanan Kab Cianjur yang menginformasikan bahwa dinas sama sekali tidak pernah mengeluarkan rekomendasi untuk usaha kolam ikan di lokasi tersebut. “Keterangan dari kasi selama 2 periode terakhir belum pernah memproses/membuat rekomendasi untuk usaha kolam ikan disana. Kesimpulan sementara izin kemungkinan belum dibuat,”ujar Sekertaris Dinas Peternakan dan Perikanan, Tata Sugita, belum lama ini saat dihubungi via layanan WA. Tata menjelaskan, setelah pengurusan perizinaan diberlakukan satu pintu sejak tahun 2012 lalu di Cianjur, pihaknya tidak lagi berwenang menerbitkan izin, tapi hanya sebatas rekomendasi. “Kalau izin diterbitkan sama dinas perijinan, kita ini cuma membuat rekomndasinya saja. Jadi lebih tepatnya ada tidaknya izin itu tinggal ditanya ke dinas terkait,”kata Tata. (nuki)

Ekonomi

Sepakat, BUMDes Kelola Perniagaan Elpiji Bersubsidi SEJUMLAH kalangan menyatakan kata sepakat, Badan Usa­ha Milik Desa (BUMDes) bisa menjadi kepanjangan tangan peme­rintah untuk menyalurkan elpiji bersubsidi. Mengingat lembaga usaha ekonomi desa itu memiliki potensi besar untuk mensukseskan tujuan pemerintah menyalurkan barang bersubsidi itu tepat pada sasaran. Warga Hegarmanah, Rohmat mengatakan, BUMDes bisa menjadi solusi pemerintah untuk meyalurkan gas bersubsidi kepada penerima manfaat tepat pada sasaran. Menurutnya, didukung dengan data masarakat yang dimiliki pemerintah desa, tentunya penyaluran barang bersubsi untuk warg miskin itu bisa benar benar terdistribusikan dengan baik. “Berbekal data masyarakat pastinya ini jadi nilai lebih bagi BUMDes untuk melaksanakan

progaram gas bersubsidi bagi warga miskin,”ujar Rohmat, Rabu (3/1) Jemmy warga asal Cibiuk, Ciranjang, mendukung wacana pengelolaan gas bersubsidi oleh BUMDes. Menurutnya, dengan dikelolanya perniagaan elpiji bersubsidi oleh lembaga ekonomi desa itu secara langsung akan turut mendorong perekonomian masyarakat sekitar. “Kalau dikelola oleh BUMDes, uang hasil penjualan tetap akan berputar di desa. Tidak seperti sekarang hanya dinikmati kalangan tertentu,”kata Jemmy. Sebelumnya, keberadaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang saat ini gencar di bentuk di setiap desa, bisa turut mendorong lancarnya upaya pemerintah dalam menyalurkan barang elpiji bersubsidi kepada masyarakat. Hal tersebut disampaikan Nugrah pengamat ekonomi asal Cianjur. Akademisi asal universitas

ukuran 3 Kg ini mengalami kelangkaan, khususnya disaat menjelang hari besar keagamaan seperti jelang Idul Fitri. “Katanyakan ini barang subsidi, tapi harganya ko bisa “selangit”. Sudah mahal, kadang

Negeri ternama di Bandung itu menuturkan, sebenaranya hadirnya BUMDes merupakan sebuah titik terang bagi masyarakat pengguna elpiji ukuran 3 Kg, pasalnya selama ini masyarakat seringkali mengalami kesulitan untuk sekadar bisa mendapatkan barang yang katanya mendapat suntikan dana subsidi dari pemerintah pusat itu. Selain terbebani dengan

tingginya harga elpiji yang dijual eceran di pasaran, beber Nugrah dari segi pasokan barang , kerap elpiji

barangnya sulit dicari,”ujar Nugrah kepada Berita Cianjur, Selasa (2/1). Disingung soal korelasi

BUMDes sebagai penyalur elpiji 3 Kg, Nugrah menjelaskan, kalau itu sangat memungkinkan, sebab sejatinya program konversi minyak tanah ke elpiji 3 Kg yang digulirkan pemerintah pusat itu diperuntukan bagi kalangan warga miskin. “Yang punya data valid warga miskin itu kan Pemerintah Desa (Pemdes). Tentunya berdasarkan data itu penyaluran elpiji 3 Kg bisa lebih tepat sasaran. Nah dengan adanya BUMDes yang nota bene lembaga ekonomi yang dimiliki desa, penyalurannya bisa diatur dengan baik,” terangnya. Menurut Nugrah, keuntungan yang bisa didapat desa dengan mengelola elpiji 3 Kg sangat besar, selain bisa menghidupkan roda perekonomian BUMDes, pelayanan kepada masyarakat bisa sangat dirasakan, mengingat barang elpiji memang sangat dibutuhkan dan sudah menjadi kebutuhan vital. (nuki)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.