Berita Cianjur - Dinas Saling Tuding

Page 1

ECERAN RP 2.500,LANGGANAN RP 50.000,- /BULAN

Memberi Nilai Lebih

Klik! beritacianjur.com

EDISI 484 THN III twitter @berita_cianjur

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Jadwal Salat Wilayah Cianjur & Sekitarnya

4-5 September 2017 SUBUH 04:35 04:37

ZUHUR

ASAR

MAGRIB

11:53 11:53

15:11 15:10

17:53 17:53

ISYA 19:02 19:02

facebook beritacianjurcom

Info Iklan

087779994088

email newsredaksibc@gmail.com

Masyarakat Mengeluh, Produk Hukum Cianjur Sulit Diakses

Dinas Saling Tuding SETELAH permasalahan pengelolaan situs jdih.cianjurkab. go.id mencuat ke publik, sejumlah pemangku kebijakan malah saling tuding. Tragisnya, semua pihak seperti enggan disalahkan.

Ingin menambah modal usaha atau Ingin mengembangkan usaha? bjb Kredit Mikro Utama untuk solusi kebutuhan Anda!

Bantai Sriwijaya, Maung Menggila! EMRAL Abus mengawali petualangan sebagai pelatih Persib Bandung dengan hasil menawan. Ia sukses membawa Persib menaklukkan Sriwijaya FC 4-1 pada pekan ke-23 Liga 1 2017 di Stadion Jakabaring, Senin (4/9/2017). Ya, ini menjadi kali pertama Persib dipimpin Emral. Ia mengambil alih posisi yang sebelumnya ditempati Herrie Setyawan sejak kemunduran Djadjang Nurdjaman. Di luar dugaan, debutnya membawa Persib melanjutkan tren tak terkalahkan jadi lima laga. Meski bertindak sebagai tim tamu, Pers- ib yang justru mengambil alih kendali permainan. Laga baru memasuki menit kedelapan, Febri sudah mulai mengancam pertahanan Sriwijaya yang dijaga Bobby Satria dan Marckho Sandy.

K

epala Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian (Diskomantik) Kabupaten Cianjur, Suprayogi, membantah tegas terkait buruknya akses informasi produk hukum di website jdih.cianjurkab.go.id, Senin (4/9/2017). Menurutnya, Diskomantik hanya bertugas untuk mengelola website. Sedangkan, wewenang untuk menentukan KE HALAMAN BC7

KARIKATUR/M YANUAR G

Pengusaha Swalayan, Sesalkan Kades Kompak Siap Atasi Persoalan Sampah Aksi Main Segel Tim Gabungan

Galakan Penyuluhan, Perbanyak Bangun Bak Sampah

tingnya lingkungan yang bersih dan sehat. Selain itu, menyediakan fasilitas bakbak sampah sebagai tempat menampung sampah rumah tangga yang selama ini kerap dibuang sembarangan. Berikut tanggapan dari beberapa

KE HAL BC7

KE HALAMAN BC7

BERITACIANJUR/APIP SAMLAWI

Kang BeCe

SEJUMLAH Kepala Desa di wilayah Kecamatan Bojongpicung angkat bicara, menyikapi persoalan sampah dilingkungannya. Para petinggi di lingkungan pemerintah desa (pemdes) itu sepakat, akan membuat langkah terpadu sebagai upaya dini meminimali-

sir masyarakat kembali melakukan perilaku buruk yaitu membuang sampah bukan pada tempatnya. Upaya yang akan dilakukan antara lain, terus melakukan penyuluhan kepada masyarakat, mengugah kesadaraan terhadap pen-

SARAH AZHARI

Curhat Kesedihan Lewat Medsos MEDIA sosial (Medsos) kini tidak hanya menjadi sarana interaksi tapi juga tempat curahan hati para selebritas. Seperti yang dilakukan artis seksi Sarah Azhari kali ini.

Sarah Azhari tiba-tiba mengunggah foto seperempat wajahnya, sehingga hanya matanya yang terlihat. Namun, dari KE HALAMAN BC7

BERITACIANJUR/ANGGA PURWANDA

PROTES - Salah seorang pemilik mini market memprotes tindakan maen segel yang dilakukan tim Pemkab Cianjur.

GENCARNYA aksi penyegelan yang dilakukan tim Gabungan Pemkab Cianjur, terhadap sejumlah mini markert, akhirnya menuai reaksi dari salah satu pengusaha mini market. Saat tim melakukan penyegelan, salah seorang pemilik mini market Oting Zaenal Mutaqin, protes, karena sebelumnya tidak terlebih dahulu melayangkan surat pemberitahuan. Salah satu yang diprotes, Pemkab dianggap tidak pernah melakukan sosialisasi adanya perubahan Perda nomor 5 tahun 2016 tentang penataan pasar rakyat, pusat perbelanjaan dan toko swalayan. Oting menyayangkan

“Sampai hari ini, kami belum menerima surat pemberitahuan tersebut, tapi tiba-tiba toko kami disegel dengan alasan izin dan perubahan izin yang baru tentang penataan,� tindakan yang dilakukan tim gabungan untuk melakukan inspeksi KE HALAMAN BC7

KARIKATUR/M YANUAR G

KE HALAMAN BC7


HALAMAN

BC2

OpiniWarga

“Pengecut terbesar adalah pria yang membangunkan cinta seorang wanita tanpa bermaksud untuk balas mencintainya.” Bob Marley Penyanyi, pencipta lagu, dan musisi reggae dari Jamaika 1945-1981

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Berkurban untuk Kemanusiaan IDUL Kurban atau Idul Adha itu bukan sekadar ritual seremonial, tetapi merupakan aksi sosial kemanusiaan yang otentik dan menarik. Karena sejarah kurban itu sejatinya sudah setua usia peradaban manusia.

T

ragedi kemanusiaan pertama, pembunuhan Habil putra Adam AS oleh saudara kembarnya, Kabil, adalah akibat kecemburuan dan iri hati setelah masingmasing mempersembahkan kurban. Kurban yang dipersembahkan Habil diterima oleh Allah SWT, sedangkan kurban Kabil ditolak. Pengorbanan manusia dalam bentuk pembunuhan, perbudakan, penjajahan, perlakuan diskriminasi, tindak kekerasan, teror, perang, dan sebagainya ternyata masih terjadi hingga saat ini. Tradisi “pengorbanan manusia” yang memilukan ini kerap kali dilakukan penguasa zalim dan otoriter. Oleh karena itu, secara sosiologis, tradisi pengorbanan masih akan terus terjadi jika sistem sosial dihegemoni kekuasaan otoriter, kolonialisme, dan imperialisme. Dalam sejarah kemanusiaan, tradisi pengorbanan manusia ternyata tidak mudah dihapuskan. Karena setiap orang memiliki hawa nafsu, egoisme, dan sifat-sifat kebinatangan yang cenderung destruktif. Nabi Ibrahim AS hidup di era Raja Namrud yang diktator dan otoriter, sekitar 38 abad silam. Selain menentang

dan menyekutukan Allah, berkomplot dengan para pejabat korup dan pengusaha hitam, Namrud juga memperbudak, menindas, dan mengorbankan rakyatnya yang melawannya dengan vonis dan eksekusi hukuman mati. Kritik teologis dan seruan bertauhid yang ditujukan kepada para penguasa saat itu membuat mereka “murka”, lalu mengkriminalisasi dan memvonis hukum mati Ibrahim dengan cara dibakar hidup-hidup di muka umum. Namun demikian, penguasa gagal “menghabisi” dan menjadikan Ibrahim sebagai korban kekuasaan biadab. “Api penguasa” tidak berhasil membakar tubuh Ibrahim yang berakidah tauhid, berpikir logis dan kritis, serta berjiwa sosial kemanusiaan” (QS al’Anbiya’[21]:69). Di tengah hegemoni kekuasaan otoriter inilah, Ibrahim tampil dengan gagah berani berjuang untuk menghapuskan tradisi pengorbanan manusia dengan ritualitas simbolik berupa pengorbanan “Ismail” yang paling dicintainya. Mengapa “Ismail” yang dikurbankan? Karena “Ismail” adalah simbol cinta dan cita-cita masa depan keluarga Ibrahim. Ismail adalah kekayaan yang paling dicintai dan diharapkan menjadi

penerus cita-cita orang tuanya. Penguasa, pengusaha, dan manusia pada umumnya, paling khawatir kehilangan kekuasaan dan kekayaannya sehingga kerap kali menghalalkan segala cara dengan “menghabisi” siapa pun yang menjadi penghalangnya. Perintah Allah untuk mengurbankan “Ismail” yang diterima Ibrahim melalui mimpi merupakan ujian iman sekaligus ujian cinta. Ibrahim merespons dan menindaklanjuti ujian imannya itu dengan mengembangkan budaya dialog penuh kasih sayang dengan anak tercintanya, Ismail. Ketika anak itu sampai (pada umur) sanggup berusaha bersamanya, Ibrahim berkata, “Wahai anakku! Sesungguhnya aku bermimpi bahwa aku menyembelihmu. Karena itu, pikirkanlah bagaimana pendapatmu!” Ismail menjawab, “Wahai ayahku! Lakukanlah apa yang diperintahkan (Allah) kepadamu; Insya Allah engkau akan mendapatiku termasuk orang yang sabar.” (QS as-Saffat [37]:102). Dialog terbuka dan penuh kasih sayang ini membuktikan Ibrahim dan Ismail sukses melewati ujian iman. Dengan penuh ketaatan, keikhlasan, dan kesabaran, keduanya bersedia melaksanakan perintah Allah. Jadi, perintah berkurban harus disikapi sebagai ujian iman dan direspons dengan totalitas ketaatan, ketulusan, dan kesabaran. Sebagai ujian cinta, Ibrahim sukses mempersembahkan “kekayaan” paling dicintain-

ya, Ismail. Cinta Ibrahim kepada Allah mengalahkan segala macam cinta: harta, tahta, wanita, dan anak tercinta. Ibrahim memilih panggilan cinta Allah yang kekal abadi daripada cinta dunia yang sementara. Cinta Allah yang otentik dan ikhlas membuat Ibrahim memiliki totalitas penghambaan, kepasrahan, ketaatan, dan ketakwaan kepadaNya. Berkurban itu merupakan aktualisasi cinta Ilahi untuk menyelamatkan cita-cita kemanusiaan di masa depan. Oleh karena itu, Allah mengganti “Ismail” dengan hewan sembelihan. Ismail tidak jadi disembelih. Manusia seperti Ismail tidak patut dikorbankan atas nama apa pun. Manusia harus mencintai kemanusiaan dengan “menyembelih” sifat-sifat kebinatangan. Sesama manusia harus saling menyayangi sebagai manifestasi sifat kasih sayang Tuhan. Sebaliknya, sifat dan tabiat buruk binatang, seperti egoistis, tamak, kemaruk, serakah, iri hati, dendam, oportunis, dan naluri membunuh sesamanya harus “disembelih” dan dienyahkan. Tradisi mengorbankan manusia dan kemanusiaan harus diakhiri karena m e -

langgar hak-hak asasi manusia dan bertentangan dengan hak prerogatif Tuhan Yang Maha Hidup, Maha Menghidupkan, dan Maha Mematikan. Berkurban dengan menyembelih hewan dan mendistribusikan dagingnya kepada yang berhak menerimanya sangat sarat dengan nilai-nilai kemanusiaan. Menyembelih hewan dengan menyebut nama Allah dan bertakbir meneguhkan spirit tauhid cinta Ilahi. Mengalirkan darah hewan kurban dengan pisau tajam agar tidak menyakitinya mengajarkan sikap kasih sayang terhadap binatang. Mendistribusikan daging kurban kepada mustahik itu manifestasi dari etos berbagi dan aksi simpati, empati, menyantuni, meningkatkan gizi, dan protein hewani. Sebagai tanda cinta dan takwa, berkurban itu merupakan bentuk peneladanan sifat kasih sayang Allah terhadap manusia sekaligus eliminasi sifat-sifat kebinatangan destruktif. D e n g a n berkurban, pekurban be-

lajar membiasakan (habituasi) karakter memberi dan menyayangi. Sedangkan penerima daging kurban belajar menunjukkan apresiasi dan bersyukur kepada Allah. Keduanya melatih diri menjadi orang bertakwa sejati, memiliki etos juang yang tinggi, dan berkurban sepenuh hati dalam menggapai cinta Ilahi dan cinta kemanusiaan sejati. Daging (hewan kurban) dan darahnya itu sekali-kali tidak akan sampai kepada Allah, tetapi yang sampai kepada-Nya adalah ketakwaan kamu (QS al-Hajj [22]:37). Dengan demikian, berkurban untuk kemanusiaan merupakan pesan universal yang selalu relevan dengan perkembangan zaman dan tuntutan kehidupan. Penghentian tradisi pengorbanan anak manusia oleh Ibrahim AS tidak hanya patut diteladani,

GRAFIS- ILUSTRASI-NET

tetapi juga harus diaktualisasikan dengan perjuangan dan perang melawan musuh-musuh kemanusiaan sampai benar-benar mati “disembelih”, seperti korupsi, terorisme, neokolonialisme, silent invation (invasi senyap), penyalahgunaan kekuasaan, narkoba, dan pelanggaran HAM. Berkurban untuk kemanusiaan meniscayakan spirit pemuliaan manusia menuju aktualisasi multikesalehan (personal, intelektual, sosial, moral, kultural, dan manajerial) dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Jika Ibrahim sukses menjadi teladan kemanusiaan dalam mempersembahkan kurban yang paling dicintainya demi meraih cinta Ilahi dan cinta kemanusiaan paling sejati, maka umat Islam, khusus pemimpin Muslim, harus mampu menjadi teladan dalam berjuang dengan rela berkorban untuk memerangi musuh-musuh kemanusiaan yang telah memiskinkan, menyengsarakan, dan menyandera masa depan umat manusia. Berkurban untuk kemanusiaan dan keindonesiaan itu berjiwa nasionalis sejati, beretos memberi, berkontribusi, merawat, dan membela kedaulatan NKRI, bukan menggerogoti, melakukan korupsi, dan berkolusi untuk mengeruk kekayaan negeri dengan membiarkan pihak asing dan aseng menjajah negeri kembali.

Oleh : Muhbib Abdul Wahab Dosen Pascasarjana FITK UIN Syarif Hidayatullah dan UMJ

Negara Hadir Melawan Hate Speech Memberi Nilai Lebih

BERITA MEDIA GROUP

BERITACIANJUR/GRAFIS- YANUAR GUNAWAN

Komisaris Utama: H Ishaq Robin. |Direktur Utama Anton Ramadhan. |General Manager: Gia Gusniar. |Pemimpin Perusahaan: H Ahmad Rizky Alfaraby. |Pemimpin Redaksi: Rustandi Zaelani. |Dewan Redaksi: Anton Ramadhan, Fonda Lapod, Gia Gusniar, Nuki Nugraha, Rustandi Zaelani, Imam Sumarsono (Ipung), H. Syafe’i Mansyur. |Redaktur: Mustofa. |Asisten Redaktur: Angga Purwanda. |Reporter: Muhammad Karnawan, Rikky Yusup, Apip Samlawi. |Kabiro Ciranjang: Nuki Nugraha |Perwajahan: Ahmad Sulaeman (Koordinator), Arie Yudistira, Ziad Zed Zubaidi. |Grais: Nandang S, M Yanuar Gunawan. |Manager HRD & Keuangan: T Jayanti Pardosi. |Admin Iklan & Sirkulasi: Emma Maryani. |Divisi Iklan: Heri Heryanto (Eloy). Helly Dirgantara W |Divisi Sirkulasi: Supriatna, Solihin, Dede Herlan. |Divisi Keuangan: Ebes. |Divisi Umum: Gugum, Eded Kurniawan. Alamat Kantor Redaksi/Sirkulasi: Jln. KH. Hasyim Ashari No. 46 Warujajar, Kelurahan Solokpandan, Kec/Kab Cianjur. |No Tlp: 0263-2283-283 SELURUH WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU SELURUH TANDA WARTAWAN BERITA CIANJUR SELALU MENGENAKAN PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT MENGENAKAN TANDADIPERKENANKAN PENGENAL DAN DILENGKAPI SURAT TUGAS SERTA TIDAK UNTUK MEMINTA TUGAS SERTA TIDAK DIPERKENANKAN UNTUK MEMINTA ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER ATAU MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER

Harga Iklan Resmi Harian Umum Berita Cianjur a Iklan Kolom Display / Banner / X Banner : - Halaman 1 Atas : Rp 55.000/mmk - Halaman 1 Bawah: Rp 50.000/mmk - Halaman Back Cover : Rp 42.500/mmk - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk - Halaman Black White : Rp 32.500 /mmk a Iklan Advertorial : - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk - Halaman Black White : Rp 30.000/mmk a Iklan Layanan Masyarakat / Sosial / Dukacita (Obituari) - Halaman Full Colour Rp.25.000/mmk - Halaman Black White Rp 20.000/mmk a Iklan Spread Center : - Halaman Full Colour : Rp 35.000/mmk - Halaman Black White : Rp 35.000/mmk a Iklan Super Spread Center : - Halaman Full Colour : Rp 33.000/mmk - Halaman Black White : Rp 29.000/mmk

Info kerjasama/diskon: 081563424444 PT. Jembatan Mediatama Cianjur (Media Cetak,Online & Event Planner)

DEWA kebencian dalam sejarah modern dapat disematkan pada pimpinan Nazi Jerman, Adolf Hitler. Menurut Konrad Heiden, dalam pengantar edisi Indonesia Mein Kampf (Perjuangan Kita), menganggap buku karya Hitler ini sebagai ekspresi rasa benci yang putih membara dengan program berdarah dan teror di setiap halaman yang ditulisnya (Narasi, 2010).

J

oseph Gobbels, pengikut setia Hitler yang menjadi Menteri Propaganda Nazi, mengorganisasi kebencian menjadi hidangan yang diberikan kepada publik. Salah satu doktrin Goebbels yang paling terkenal adalah ”kebohongan yang dikampanyekan terus menerus dan sistematis akan berubah menjadi (seolah-olah) kebenaran”. Dari sinilah kehancuran peradaban dunia dimulai. Ujaran kebencian (hate speech) yang diorganisasi secara sistematis dan meluas telah menciptakan kejahatan berbasis kebencian (hate crime). Pelajaran dari kasus Hitler dan Naziisme bagi dunia adalah jangan meremehkan hate speech. Karena jika mendapatkan ruang, maka tragedi kemanusiaan akan menjadi taruhannya. ”Bisnis kebencian” yang dilakukan kelompok Saracen tentu belum sebanding dengan Hitler dan Naziismenya. Namun, kasus ini dapat menjadi langkah awal penegakan hukum yang tegas pada pelaku hate speech dan mencegah terjadinya hate crime. Kecil atau besar korban akibat ujaran kebencian harus dicegah. Karena itulah negara

harus hadir melindungi kemanusiaan. Respons Internasional Fakta sejarah membuktikan bahwa Naziisme menjadi bagian kelam sejarah kemanusiaan di era modern. Karena itu, harus dicegah jangan sampai berulang di masa depan. Dalam semangat itu lahirlah Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (DUHAM) tahun 1948. Deklarasi ini juga bisa dianggap sebagai kemenangan demokrasi atas kekuasaan kelam anti-kemanusiaan. Dalam dokumen DUHAM, pertama kalinya terjadi kesepakatan antarnegara untuk mengakui instrumen hukum internasional yang mengatur ujaran kebencian. Dalam Pasal 29 ayat (2) diatur bahwa pada dasarnya hak kebebasan berpendapat bisa dibatasi dengan syarat sebagai berikut: 1) pembatasan dilakukan dengan hukum; 2) pembatasan dilakukan dengan tujuan menjaga dan menghormati hak bebasberpendapat bagi orang lain; 3) pembatasan dilakukan atas dasar moralitas, ketertiban umum, dan kesejahteraan bagi masyarakat yang demokratis.

Instrumen internasional berikutnya yang mengatur hate speech adalah Kovenan Hak-Hak Sipil dan Politik (ICCPR) tahun 1966. Pasal 20 dari Kovenan ini memuat ketentuan mengenai pembatasan kebebasan berpendapat yang dapat dipahami dalam tiga hal, yaitu pertama, hasutan melakukan kekerasan, permusuhan atau diskriminasi terhadap orang dan kelompok yang tidak berdasarkan kebangsaan, ras, dan keagamaan tidak termasuk ujaran kebencian. Kedua, kata ”advokasi” atau ”upaya menyebarkan” menunjukkan perlunya kesadaran akan ”maksud” untuk menyebarkan kebencian tersebut. Ketiga, perbuatan menyebarkan kebencian yang tidak dapat membuat orang melakukan kekerasan, permusuhan,atau diskriminasi bukanlah ujaran kebencian. Instrumen internasional selanjutnya adalah Konvensi tentang Penghapusan Diskriminasi Rasial (ICERD) tahun 1969. Konvensi ini mengatur kewajiban negara untuk mengatur dan menindak secara pidana perbuatan ujaran kebencian yang terjadi di negara masing-masing. Konvensi ini juga melarang ideide yang mengekspresikan superioritas dan inferioritas dari masyarakat berdasarkan kategori ras. Hate speech menjadi perhatian dunia pada tahun 1993 dalam perkara Dario Kordic dan Vojislav Seselj di negara pecahan Yugoslavia. Namun, kasus hate speech yang paling mengguncang dunia adalah persidangan Pengadilan Pidana Internasional dalam kasus Rwanda terhadap tiga

pelaku kejahatan kemanusiaan, yaitu Ferdinand Nahimana, Jean-Bosco Barayagwiza, dan Hassan Ngeze tahun 1995. Sejak itu di tingkat regional mulai terjadi antisipasi negara atas hate speech. Meskipun terdapat penafsiran dan penanganan hukum yang berbeda dalam berbagai regional, fakta telah menunjukkan kecenderungan bahwa hate speech telah menjadi fenomena global di era internet dan digital saat ini. Bisnis Kebencian Tertangkapnya para pengelola Saracen oleh Polri membuktikan bahwa hate speechtelah menjadi komoditi dan mempunyai pengikut sampai 800 ribu akun di media sosial. Bisnis kotor hate speech ini mempunyai titik temu dengan kompetisi politik. Hal ini dibuktikan dengan temuan atas laporan ke pihak kepolisian bahwa kejahatan siber meningkat tajam, terutama menjelang Pilkada 2017. Apa yang telah terjadi di Pilkada DKI Jakarta lalu menunjukkan bahwa speech berbasis agama, suku, dan ras (SARA) menjadi wacana politik yang bisa menyeret massa luas dan berpotensi menciptakan ketegangan sosial. Perbuatan ujaran kebencian jika tidak ditangani dengan efektif sesuai ketentuan perundangundangan berpotensi memunculkan konflik sosial, tindak diskriminasi, kekerasan, dan/ atau penghilangan nyawa. Dalam hukum yang berlaku, tindakan ujaran kebencian (Hate Speech) sudah termuat dalam KUHAP (Pasal 156-157). Beberapa undangundang dan ketentuan lain

juga bisa menjadi landasan memidanakan ”ujaran kebencian”, seperti UU Nomor 11/2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik, UU Nomor 40/2008 tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis, UU Nomor 7/2012 tentang Penanganan Konflik Sosial, dan Peraturan Kapolri Nomor 8/2013 tentang Teknis Penanganan Konflik Sosial. Dalam program Nawacita disebutkan komitmen pemerintah Jokowi-JK untuk memajukan dan melindungi toleransi serta keberagaman dalam bentuk ”Menghadirkan kembali negara untuk melindungi segenap bangsa dan memberikan rasa aman pada seluruh warga negara dan membuat pemerintah tidak absen.” Menyangkut hate speech dan hoax, Presiden Jokowi telah meminta agar penegak hukum bisa bertindak lebih tegas dan bekerja sama dengan pihak lain dalam jajaran pemerintahan untuk melakukan evaluasi terhadap media dalam jaringan yang memproduksi informasi-informasi bohong tanpa sumber yang jelas. Kasus Saracen menjadi pintu masuk tindakan penegakan hukum bagi negara agar bisa bertindak tegas melindungi kepentingan bangsa yang berlandaskan kebinekaan. Jangan ada lagi konflik berdarah sesama anak bangsa berbasis agama dan etnis di bumi Indonesia. Bangsa dan rakyat Indonesia yang damai dan bhinneka terlewat berharga untuk dipertaruhkan. Oleh : Eko Sulistyo Deputi Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi Kantor Staf Presiden


HALAMAN

BC3

Jabar

+ Nasional SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Kecam Pembantaian Rohingya

Nasional

Deddy Mizwar Ikut Aksi Depan Gedung Sate ILUSTRASI/NET

Masa Kerja Pansus Angket KPK ANGGOTA Pansus Hak Angket KPK Bambang Soesatyo minta masa kerja Pansus diperpanjang. Masa kerja Pansus Hak Angket KPK di DPR akan berakhir pada tanggal 28 September mendatang. “Kita ingin ini diperpanjang karena semua temuan cukup tinggal memberikan rekomendasi kepada Presiden. Ada langkah-langkah yang harus diambil pimpinan KPK untuk memperbaiki internal di KPK,” ujar Bamsoet di Kemendagri, Jl Medan Merdeka Utara, Jakpus, Senin (4/9/2017). Pansus Angket KPK sudah memanggil sejumlah nama untuk dimintai keterangan. Di akhir sesi, Pansus akan memanggil pimpinan KPK untuk mengklarifikasi temuan Pansus selama ini. “Pekerjaan 80 persen sudah selesai, tinggal nanti kita mengundang pimpinan-pimpinan KPK untuk memberikan klarifikasi-klarifikasi. Sebelum tanggal 28 September nanti kita serahkan ke Paripurna,” ucap politikus Golkar ini. Bamsoet juga menjelaskan, 11 temuan sementara Pansus yang dipublikasikan masih belum final. Pansus belum bisa memberikan rekomendasi yang dikeluarkan untuk KPK. “Itu kan belum resmi. Rekomendasi akan dilakukan melalui sidang Paripurna dan itu nanti tanggal 28 September. Dan kita nggak nyerahkannya ke KPK, tapi ke Presiden. Nanti Presiden kepada pimpinan KPK untuk melaksanakan,” paparnya. Bamsoet enggan menanggapi soal indikasi KPK yang tak mengindahkan Pansus. “KPK kan pelaksana UU, kan dia bekerja untuk siapa? Makanya saya minta kita saling menghargai. Bahwa kita sama-sama melaksanakan UU. Kita UU MD3, KPK UU 30 Tahun 2002, simpel saja kok,” tutupnya. (net/bis)

Anggota DPR Aceh Sumbang ke Rohingya

ILUSTRASI/NET

SOLIDARITAS terus mengalir kepada etnis Rohingya yang menjadi korban genosida yang dilakukan oleh junta militer Myanmar. Kali ini, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) bakal mengusulkan kepada pimpinan memotong gajinya untuk membantu penderitaan etnis Rohingya di Myanmar. “Saya sendiri siap dipotong gaji 10 persen untuk membantu saudara kita Rohingya di Myanmar. Nantinya saya akan mengusulkan kepada pimpinan dewan agar semua anggota dewan dipotong gaji untuk membantu saudara kita di sana,” ujar Zainal Abidin, anggota Fraksi PKS-Gerindra, DPR Aceh, Senin (4/9/2017). Zainal Abidin ikut melakukan aksi yang digelar di Simpang Lima Banda Aceh dan depan Vihara Dharma Bhakti, Banda Aceh. Pada aksi solidaritas itu, Zainal ikut berorasi mengecam tindakan genosida yang dilakukan oleh junta militer Myanmar. Zainal mengaku dirinya akan segera berkoordinasi dengan fraksinya untuk mendesak pimpinan dewan bersikap atas aksi genosida yang dilakukan junta militer Myanmar. “Paling minimal adalah dengan memberikan sumbangan dan itu sudah pernah kita lakukan sebelumnya,” jelas Zainal. Ia berharap, pimpinan DPR Aceh segera mengeluarkan pernyataan kecamatan terhadap pembantaian etnis Rohingya di Myanmar. Tak hanya itu, pimpinan dewan juga diminta untuk membuat pernyataan tertulis mendesak pemerintah RI dan PBB untuk menghentikan aksi genosida tersebut. “Ini agar aksi genosida itu harus dihentikan, karena ini kejahatan kemanusiaan yang terjadi di era modern saat ini,” pintanya. (net/bis)

WAKIL Gubernur Jwa Barat (Jabar) Deddy Mizwar turut dalam aksi solidaritas muslim Rohingya, Myanmar yang mengalami kekerasan dan pembunuhan oleh rezim Budha Myanmar. Demiz, sapaan akrabnya, mengutuk keras tragedi kemanusiaan di Myanmar.

A

ksi solidaritas untuk umat muslim Rohingya dilakukan di depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Senin (4/9/2017). Demiz menemui sekitar 2.000 massa dan langsung naik ke mobil untuk berorasi. Di atas mobil Demiz didampingi pimpinan ormas Islam seperti Persis dan Forum Ulama dan Tokoh Jawa Barat. “Kita ketahui Jawa Barat ini merupakan salah satu pergerakan Islam di Indonesia. Tentu aksi solidaritas ini harus diapresiasi. Dan di sini semua bisa mengawal sikap pemerintah agar jangan ada pembantaian lagi di Rohingya,” kata Demiz dalam orasinya. “Kita tahu umat muslim di dunia baru saja merayakan Idul Adha dengan penyembelihan hewan. Tapi justru disana terjadi penyembelihan dan pembantaian manusia,” lanjut dia. Sebagai kepanjangan tanganan pemerintah pusat, Demiz menyampaikan kembali sikap pemerintah yang sebelumnya sudah disampaikan langsung

ILUSTRASI/NET

Presiden Joko Widodo. Menurutnya pemerintah tidak tinggal diam atas tragedi kemanusiaan dengan mengambil sikap yang menimpa etnis Rohingya. Beberapa hal disampaikan pada seribuan massa yang menutup Jalan Diponegoro adalah mengirimkan bantuan berupa makanan dan obat-obatan sejak Januari lalu. Lainnya yakni pendidikan pada warga Rakhine State dengan membangun sekolah di wilayah tersebut. Bahkan yang baru dilakukan adalah mengutus Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ke Myanmar untuk meminta langsung menghentikan semua kekerasan tersebut “Kami di sini menuntut kepada para pemimpin negeri muslim mengirimkan tentaranya termasuk Indonesia untuk mengentikan kebiadaban Myanmar dalam me-

lakukan pembantaian. Jika tidak usir duta besar Myanmar dan memutuskan hubungan diplomatik dengan Myanmar,” ujar Koordinator FUT Ali Bayanullah Al Hafiz. Dia mengatakan, dari segi kuantitas umat Islam di dunia itu mencapai 1,6 miliar di seluruh dunia. Bagaimana mungkin jumlah tersebut tidak mampu menolong saudaranya yang mengalami penindasan di negaranya sendiri. Padahal Muslim Rohingya disebut PBB atau UNHCR itu sebagai entitas yang paling menderita di seluruh dunia,” jelasnya. Persoalan kekerasan dan pembunuhan yang terjadi di Rohingya ini menurutnya sudah berlangsung bertahuntahun. Tapi ini tidak ada solusi bahkan kecenderungan mereka semakin

Dedi Mulyadi Tak Ambil Pusing Rumor Tentang Dirinya BERHEMBUSNYA kabar kalau rekomendasi yang diturunkan DPP Golkar beberapa waktu lalu belum menjamin akan melenggang mulus ke kontestasi Jabar 1 ditanggapi santai oleh Ketua DPD Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi. Ia tak mau ambil pusing tentanbg pencalonannya di Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018. “Tidak boleh berandaiandai. Kami tidak bahas. Lihat nanti saja,” kata Dedi saat ditemui usai menghadiri rapat pembahasan pasangan calon di Kantor DPP Golkar, Senin 4 (4/9/2017). Lagi pula, kata Dedi Mulyadi, pertemuan kali ini tidak membahas Pilgub Jabar tetapi Pilbup/ Pilwalkot. Saat ini dia pun lebih memikirkan konsolidasi dengan masyarakat daripada harus dipusingkan dengan maju sebagai Jabar satu atau dua. “Fokus pada konsolidasi saja. DPP kan menentukan tapi masyarakat yang memilih. Alhamdulillah walaupun saya orang desa, hanya memimpin kabupaten kecil tapi masih berada di peringkat ketiga survey dan biasanya yang nomor tiga menang di Jawa Barat,” ucap dia.

Koalisi dengan partai lain di Jawa Barat pun diakui Dedi Mulyadi terus dibangun. Salah satu yang sudah sangat intensif adalah dengan PDIP. “Tiap pekan kami rapat dan tidak pernah ada perdebatan di situ,” ucapnya. Sementara itu, Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham menyebut partainya masih harus menjalin komunikasi baik internal maupun eksternal untuk menghadapi Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018 nanti. Oleh karena itu, Idrus Marham memperkirakan penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat yang diusung Golkar akan terus dibahas pada pekan-pekan ini. Idrus Marham menyebut nama Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi masih menjadi kader utama yang akan diusung Golkar pada kontestasi Pilgub Jabar. Akan tetapi, dia tak memungkiri ada nama-nama lain yang juga masuk survei internal Partai Golkar. “Survei terus bergerak dinamis tetapi yang tiga besar ini tetap Dedi Mulyadi, Ridwan Kamil, dan Deddy Mizwar. Artinya Dedi Mulyadi

masih kompetitif,” kata Idrus dalam konferensi pers di DPP Partai Golkar. (net/bis)

“Alhamdulillah walaupun saya orang desa, hanya memimpin kabupaten kecil tapi masih berada di peringkat ketiga survey dan biasanya yang nomor tiga menang di Jawa Barat.”

menderita. Lanjut dia, pencarian tempat untuk hidup tenteram juga terus terusir. “Mereka betul-betul sudah terusir dari kampung halam sendiri. Mereka disebut sebagai stateless atau warga yang tidak punya negara,” imbuhnya. Dengan berbagai persoalan kemanusiaan yang terjadi sesama umat Muslim, pihaknya mengutuk keras tindakan yang terjadi oleh pimpinan Myanmar pada Rohingya. Sebagai orang yang pernah meraih nobel perdamaian Aung San Suu Kyi justru kini seolah melakukan pembiaran. Dia mengajak seluruh pihak untuk bersatu melawan kekerasan yang terjadi di Rohingya sana. “Kita jangan terus atas apa yang terjadi dengan sudara-saudara kita di sana,” tandasnya. (net/bis)


HALAMAN

BC4

LingkungCianjur SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Sponsor Liar Ancam Keselamatan CTKI MASIH banyaknya sponsor liar yang beroperasi di sejumlah lokasi, mengancam keberadaan Calon Tenaga Kerja Indonesia (CTKI) asal Cianjur yang hendak bekerja ke Luar Negeri.

P

rilaku sponsor liar, biasanya menjanjikan pekerjaan ringan dengan gaji besar, sehingga tak jarang CTKI terjebak dengan rayuan dan baru ngeh setelah berada di tempat kerja. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) melalui Sekretaris Dinas, Heri Suparjo, selama ini pihak terus menerus melakukan sosialisasi terhadap bahaya sponsor liar. Pihaknya berharap, agar CTKI yang ingin berangkat ke luar negeri, datang ke Dinas guna mencari tahu perusahaan mana yang legal. “Kebanyakan memang calon buruh migran ini, terjebak dengan rayuan sponsor liar, sehingga bermasalah saat ditempat kerja. Jika sudah jadi masalah, mau tidak mau pemerintah harus turun tangan membantu pata muskilah (sebutan TKI bermasalah.. red),” kata Heri saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin. Heri menambahkan,

guna memberantas sponsor liar yang berada di daerah, pemerintah telah mengintruksikan langsung, agar Desa dapat melaksanakan perannya dengan baik, guna menindak sponsor yang tidak memiki ijin. “Desa memiliki peran cukup penting untuk meminimalisir adanya sponsor liar. Kalau tidak sanggup, Desa bisa berkoordinasi dengan aparat berwajib seperti Polisi,” kata Heri menambahkan. Sebelumnya diberitakan Disnakertrans Kabupaten Cianjur berhasil mengungkap pemalsuan dokumen yang dilakukan sebuah perusahaan pemberangkatan tenaga kerja Indonesia (TKI). Dari hasil pengungkapan itu, Disnakertrans Kabupaten Cianjur mendapati 61 dokumen pemberangkatan TKI dengan tujuan negara Malaysia yang di duga merupakan dokumen palsu. Selain memalsukan dokumen dari Disnakertrans, perusahaan pemberangkatan TKI itu juga mencatut instansi lainnya di lingkung-

Suhu Cianjur Lebih Panas dari Ibukota

BERITACIANJUR/WAWAN

WALUPUN puncak musim kemarau di kabupaten CIanjur belum terjadi, peningkatan suhu udara mulai dirasakan warga Cianjur. Bahkan, sejumlah pohon kanan kiri jalan (kakija), mulai merontokkan daunnya. Terlebih, hampir sebulan kota Cianjur tak terguyur hujan lebat. Kepala seksi kedaruratan, Badan Penanggulan Bencana Daerah, Kabupaten Cianjur, Rokhmat, mengatakan, berdasarkan laporan yang diterimanya dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), suhu udara Kabupaten Cianjur berkisar antara 23 hingga 33 derajat Celsius. Padahal, puncak musim kemarau diperkirakan terjadi di bulan Oktober 2017 nanti. “Laporan yang kami terima sekitar 23 hingga 33 derajat suhu udara di Cianjur,” kata Rokhmat saat ditemui di kantornya, Senin (4/9/2017). Menurut Rokhmat, kenaikan suhu biasa terjadi pada musim kemarau, dan masih dalam batas wajar untuk wila-

yah sekitar Kota Cianjur. Kemungkinan, peningkatan suhu akan terjadi kembali di puncak musim kemarau nanti. “Masyarakat harus waspada, terhadap bahaya yang dapat ditimbulkan dari peningkatan suhu udara,” sebut rokhmat. Terpisah, salah seorang warga Lembur tengah, Kelurahan Solokpandan, Misno mengatakan, dalam sebulan ini, peningkatan suhu udara sangat terasa. Bahkan, ia dan keluarga harus menggunakan kipas angin untuk menghilangkan rasa panas di dalam rumah. “Cianjur saat ini suhunya panas sekali, pohon kakija juga sampai rontok daunnya, kemungkinan karena minimnya air,” ujar Misno. Misno menyebut, jika memang suhu di Cianjur 33 derajat, berarti suhunya lebih panas dari suhu Kota Jakarta yang hanya sekitar 32 derajat celcius. “Tadi saya lihat di internet, suhu di Kota Jakarta hanya sekitar 32 derajat,” sebut Misno. (wawan)

ILUSTRASI/NET

an Pemkab Cianjur. Sekretaris Disnakertrans Kabupaten Cianjur, Heri Suparjo, menyebutkan, dari hasil verifikasi yang dilakukan terhadap 61 dokumen pemberangkatan TKI itu, semuanya tidak teradata dalam database dinasnya. Setelah dilakukan penyelusuran, Heri mengungkapkan, dokumen TKI tersebut dipalsukan dengan domisili di Cianjur. Selain itu, dalam dokumen tersebut juga dipalsukan

identitas kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) serta rekomendasi dari Disnakertrans Kabupaten Cianjur. “Dokumen tersebut dipastikan palsu lantaran kop surat rekomendasi yang keluar Januari 2017 masih menggunakan nama Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Padahal sejak awal tahun sudah diubah menjadi Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten

Cianjur,” ungkap Heri, kepada wartawan, Selasa (29/8/2017). Setelah berkoordinasi dengan Disdukcapil Kabupaten Cianjur, Heri mengatakan, pihaknya juga mendapatkan jawaban pasti bahwa puluhan dokumen tersebut palsu. Sebab, sambung Heri, dari keterangan dinas tersebut 61 warga yang diberangkatkan ke negeri Jiran itu tidak ada dalam database sebagai warga Kabupaten Cianjur.

“Ini sangat jelas, bahwa dokumen tersebut di palsukan. Puluhn warga yang disebutkan dalam dokumen palsu tersebut, semuanya tidak ada dalam data base di Disdukcapil Kabupaten Cianjur,” katanya. Heri menyebutkan, Disnakertrans bakal melaporkan pemalsuan dan pencatutan dua instansi pemerintahan oleh perusahaan pemberangkatan TKI tersebut ke pihak kepolisian.

Dia juga mendorong perusahaan tersebut dibekukan lantaran telah membuat pelanggaran berat dengan pemalsuan dokumen. Cianjur pun bakal kena imbas jika para TKI tersebut berulah di Malaysia. “Kami akan laporkan kejadian ini ke kepolisian, kami juga akan dorong perusahaan yang telah melakukan pemalsuan tersebut di bekukan aktifitasnya. Ini jelas sudah sangat merugikan pemerintah,” ucapnya. (rustandi)

Empat TKW Kembali Berkumpul dengan Keluarga EMPAT calon tenaga kerja wanita (TKW) yang kabur dari penampungan, akhirnya dijemput pihak keluarga, Minggu (3/9/2017) malam. Keempat TKW yang berasal dari Nusa Tenggara itu, Ningsih (19), Apli (20), Sulastri (19), dan Susan (21). Ketua DPC Asosiasi Tenaga Kerja Indonesia Raya Pembaharuan (Astakira), Hendri Prayoga, mengungkapkan, sebelumnya diadakan mediasi antara PT Maharani yang menampung mereka dengan Astakira yang dimediasi oleh BNPTKI di Jakarta beberapa waktu lalu. “Dari hasil mediasi pihak perusahaan yang menampung tak mampu memulangkan mereka akhirnya pihak keluarga yang memulangkan,” ungkap Hendri, kepada wartawan, Senin (4/9/2017). Hendri mengatakan, dengan adanya serah terima tersebut pihaknya tak bertanggunjawab lagi kepada empat calon TKW yang kabur dari penampungan tersebut. “Sudah ada pernyataan di atas materai mengenai pemulangan mereka,” katanya. Sebelumnya empat calon TKW kabur dari sebuah tempat penampungan tenaga kerja di Kacang Timur, Tangerang. Mereka mengendap naik ke tembok dan turun melalui pohon jambu untuk kemudian berjalan hingga sampai ke jalan tol. Mereka diketahui berasal dari Nusa Tenggara Timur (NTT).

ILUSTRASI/NET

Belakangan diketahui mereka nekat melarikan diri karena merasa tertipu akan dipekerjakan ke Malaysia, namun hingga satu bulan belum juga berangkat. “Di jalan tol kami bertemu dengan seorang sopir taksi, kami sempat dibawa ke rumahnya karena sopir taksi tersebut merasa kasihan kepada kami,” ujar Apli (20) gadis yang diketahui warga Sumba, Nusa Tenggara Timur, saat mengunjungi DPC Astakira beberapa waktu lalu. Apli mengatakan di tempat tersebut juga mereka kadang dibatas saat diberi makan. Pagi hari mereka hanya makan sayur, siang dan sore baru dapat nasi. Untuk minum pun mereka harus beli tak boleh memasak air memakai gas. “Kami sudah tak tahan dan ingin pergi karena kami merasa dibo-

hongi,” kata Apli. Ia mengatakan sponsor tersebut semula datang ke kampung-kampung menawarkan pekerjaan petugas kebersihan di Malaysia dengan gaji Rp 3 juta. Mereka juga sempat dimintai uang Rp 1 juta untuk ongkos. Lantas mereka diterbangkan ke Tangerang. Dengan dalih sedang dibuatkan administrasi surat mereka disuruh untuk menunggu. “Di sana banyak sekali perempuan calon tenaga kerja, rumahnya tiga lantai, kami diberi piket setiap harinya ada yang mengepel, menyapu, masak, sampai berjaga,” kata Ningsih yang juga warga NTT. Mereka mengatakan ada sekitar 60 orang wanita di penampungan tersebut dari berbagai daerah. “Sukabumi dan Cianjur juga ada, mereka masih ada di sana,” katanya. Umurnya

rata-rata masih muda, namun mereka melihat beberapa di antaranya ada yang sudah lanjut usia juga. Mereka mengatakan ada yang sudah tinggal setahun di penampungan tersebut dan tak berangkat juga. Mereka kompak untuk kabur dari penampungan tersebut dengan alasan khawatir bernasib sama dengan mereka yang sudah tinggal bertahun-tahun. “Kami pun kabur Jumat (25/8/2017) sekitar pukul 01.00 WIB,” katanya. Mereka membawa baju dan berhasil keluar tanpa diketahui penjaga keamanan penampungan. Setelah berhasil dengan kondisi terengah di sepinya kawasan Tangerang menjelang subuh mereka berhasil memasuki kawasan tol. Sekitar tiga kilometer dari penampungan. Lalu mereka ditolong

oleh seorang sopir taksi. “Dari rumah sopir taksi di kawasan Tangerang, kami dijemput teman ibu bernama Abang Abe,” ujar Apli. Mereka lantas bertolak menuju Cikalongwetan. Belakangan diketahui seorang keluarga mereka langsung mengontak seorang teman yang tinggal di Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat. “Saya jemput mereka dari rumah sopir taksi, lalu saya menunggu kabar dari orangtua untuk mempersiapkan tiket kepulangan mereka,” kata Abe (40). Ia mengatakan kedatangannya ke Asosiasi Tenaga kerja Indonesia Perubahan untuk melaporkan dugaan-dugaan ketidakwajaran yang diterima oleh para calon tenaga kerja.(angga purwanda)


HALAMAN

BC5

Pendidikan

“Satu-satunya hal yang mencampuri pembelajaran saya adalah pendidikan saya.” Albert Einstein - Ahli Fisika Jerman dan Amerika 1879-1955

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Disdik Bidik Target 100.000 Anak Masuk Sekolah Terbuka NET

30 Pelajar Ciamis Dikirim ke Oltrad Jabar SEBANYAK 30 atlet olahraga tradisional (oltrad) Kabupaten Ciamis yang terdiri dari 22 atlet dan 8 ofisial cabang olahraga (bakiak, sumpit, engrang dan gobag sodor siap berlaga di Oltrad Jawa Barat di Kota Cimahi. Komunitas Olahraga Tradiosional Indonesia (KOTI) Ciamis menargetkan juara dan bisa mewakili Jawa Barat di tingkat Nasional di Bengkulu,Oktober mendatang. “Oltrad tingkat provinsi ini dalam rangka seleksi pembentukan tim Jabar ke tingkat nasional. Atlet Kabupaten Ciamis mudah-mudahan menjadi bagian dari tim itu,” ujar Ketua Harian KOTI Ciamis, Beben Hemara saat upacara pelepasan atlet oltrad di halaman kantor Dinas Pendidikan Ciamis, (4/9/2017). Beben optimis, atlet-atlet Ciamis yang terdiri dari pelajar SMP dan SMA minimal bisa meraih satu medali. Menurutnya, Oltrad untuk usia 14-18 tahun ini baru pertama kali dilaksanakan. “Untuk cabor andalan Ciamis itu bakiak atau tarumpah panjang juga sumpit. Engrang dan gobag sodor juga atlet kami cukup lumayan bisa bersaing dengan daerah lain,” jelasnya. Beben berharap, melalui even ini oltrad bisa semakin berkembang. Bahkan setelah tingkat nasional akan dilaksanakan pula tingkat internasional yang akan diselenggarakan di Australia. (net/bis)

DINAS Pendidikan Jawa Barat (Disdik Jabar) membidik 100.000 anak masuk sekolah terbuka. Hal itu sebagai salah satu bentuk target yang ingin di capai di Jawa Barat.

H

al itu terungkap dalam rapat koordinasi bersama seluruh Badan Pelayanan Pengawasan Pendidikan di Jabar demi percepatan angka partisipasi sekolah menengah melalui program Sekolah Menengah Atas Terbuka (SMAT) di Ruang Moh. Yamin, Disdik Jabar beberapa waktu lalu. Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Ahmad Hadadi menegaskan, Disdik Jabar serius dalam mengelola sekolah terbuka sebagai program prioritas dan terobosan untuk menangani masalah pendidikan di Jabar, seperti Angka Partisipasi Kasar (APK) sekolah menengah yang masih di bawah rata-rata nasional. “APK di Jabar masih rendah, yakni 66,62% atau sekitar 173.000 orang yang tidak bersekolah. Maka, SMAT menjadi penyelesaian bagi anak anak yang tidak mendapat akses pendidikan, baik di pelosok maupun di kota. Jadi, bukan saatnya membahas apakah sekolah terbuka itu ideal atau tidak untuk

ILUSTRASI/NET

pendidikan anak. Kondisi anak ada yang bersifat permanen dan temporer. Kondisi-kondisi inilah yang menjadi pertimbangan kami untuk membangun sekolah terbuka,” katanya seperti dilansir PR online. Ia menambahkan, masalah ekonomi menjadi salah satu kondisi permanen bagi anak-anak di Jabar. Sementara masalah lahan, izin bangunan, atau pembangunan Unit Sekolah Baru merupakan kondisi temporer. “Sekolah terbuka adalah program pemerintah, yaitu kerja sama Kemendikbud dan Pemprov Jabar. Bulan Oktober mendatang, Disdik Jabar bersama Kemendikbud dan PGRI akan meluncurkan dan mendeklarasikan sekolah terbuka secara besar-besaran di Jabar,”

DerapTNI&Polri

katanya. Menurutnya, sekolah terbuka dikelola oleh sekolah formal yang handal sehingga penyelenggaraannya harus berkualitas dan Disdik Jabar sudah punya proyeksinya. “Target tahun ini, 100.000 anak harus masuk sekolah terbuka dan setiap kabupaten/kota harus meningkatkan APK menjadi 90%,” katanya. Ia menyatakan, APK yang sudah 100% berada di Bogor, Bandung, dan Cimahi. Sementara sisanya masih perlu ditingkatkan seperti Kabupaten Garut yang masih di angka 51,19% dan Cianjur 51,58%. “Apabila APK di Jabar sudah tinggi, target Jabar sebagai provinsi pendidikan akan tercapai. Sebagaimana publik ketahui, Jabar

memiliki perguruan tinggi ternama, litbang, industri strategis, dan SDM unggulan. Angka pendidikan di Jabar harus maju di tingkat nasional. Jabar harus menjadi destinasi pendidikan,” katanya. Dengan diundangnya 83 peserta dari Badan Pelayanan Pengawasan Pendidikan di Jabar, diharapkan setiap pengawas dapat mengukur kinerja kepala sekolah atas respons terhadap sekolah terbuka. “Kalau kepala sekolah di sekolah induk tidak responsif terhadap sekolah terbuka, harus diganti. Pengawas juga bertugas dalam hal sosialisasi dan advokasi layanan terkait SMA terbuka kepada sekolah dan masyarakat,” ujarnya. (net/bis)

“Pengakuannya masih gonta-ganti, masih belum kooperatif, jadi masih berubah-ubah terus. Kita belum bisa jadikan pengakuan sementara ini jadi modus operandinya, latar belakangnya masih kita dalami.”

Beredar Pembicaraan ‘Pegawai BNNSuami’, Polisi: Bukan dari Penyidik POLISI memastikan bahwa rekaman transkrip percakapan antara Abdul Malik Azis alias AM dan istrinya, Indria Kameswari (38), pegawai BNN yang tewas dibunuh bukan dari penyidik.

NET

Aksi TNI Bopong Nenek Sepuh Banjir Pujian

T

ranskrip itu Bukan dari penyidik, belum kelar yang dari penyidik,” ujar Dirkrimum Polda Jawa Barat Kombes Umar S Fana saat dimintai konfirmasi detik, Senin (4/9/2017). Polisi juga belum menemukan bukti rekaman yang berisi transkrip percakapan yang beredar. Dalam transkrip percakapan di WhatsApp tersebut, disebutkan panjang-lebar mengenai pembicaraan pasutri itu sebelum insiden penembakan terjadi. Belum diketahui benar-tidaknya percakapan itu. Polisi masih melakukan penyelidikan mendalam. “Belum (temukan rekaman), kita buka lab saja belum kok,” katanya. Umar mengatakan penyidik telah menyita ponsel dari AM. Namun polisi menemukan isi di pon-

FOTO-FOTO: ILUSTRASI/NET

sel tersebut yang menerangkan penyebab kematian Indria. “Kami belum mau mengklarifikasi karena memang barangnya belum ada, handphone-nya sudah ada, tapi kita lagi masukkan, lagi dikloning, keluar saja belum. Jadi saya nggak bisa kasih komen karena belum ada laporan resminya,” jelas Umar. AM, suami yang diduga membunuh istrinya, Indria Kameswari (38), ditangkap di rumah kenalan-

nya di Batam. Polisi juga mendalami dugaan pembunuhan berencana yang dilakukan Abdul serta mencari barang bukti senjata api. “Ditangkap dalam kondisi nor-

mal, ada di kediaman kenalannya tidak melawan dan langsung pasrah,” ucap Umar. AM belum dapat dimintai keterangan lebih lanjut karena masih memberi keterangan yang berubahubah. “Pengakuannya masih gontaganti, masih belum kooperatif, jadi masih berubah-ubah terus. Kita belum bisa jadikan pengakuan sementara ini jadi modus operandinya, latar belakangnya masih kita dalami,” imbuhnya. (net/bis)

KOTA Makkah dipenuhi umat muslim yang datang dari penjuru dunia untuk melaksanakan ibadah haji. Tak terkecuali jemaah dari Indonesia. Jumlah jemaah haji Indonesia setiap tahunnya selalu paling banyak dibandingkan beberapa negara lainnya. Meskipun harus menunggu lama, jemaah rela demi bisa sampaikan ke Tanah Suci. Foto dari Tanah Suci ini tengah viral di media sosial. Seorang prajurit TNI terpotret tengah membopong seorang jemaah lansia asal Indonesia. Aksi prajurit yang diketahui bernama Letkol Inf Ridwan Khoerul Anwar langsung dipuji netizen. “BRAVO TNI!!!!,” kata salah satu akun. “Terima kasih pak ridwan! Bravo inilah cerminan Indonesia kita,” komentar akun lainnya. (net/bis)


HALAMAN

BC6

BisnisLine

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Dirut BNI Turun Langsung Layani Nasabah BANK Negara Indonesia (Persero) Tbk memberikan pengalaman yang tidak biasa bagi para nasabah setianya dengan berbagai kejutan dan hadiah menarik dalam rangka menyambut Hari Pelanggan Nasional (HPN) tahun ini.

D

irektur Utama BNI Achmad Baiquni rela menjadi salah satu petugas operasional di salah satu Kantor Cabang BNI. Nasabah yang mendapatkan pelayanan dari Dirut BNI adalah nasabah yang beruntung bertransaksi di Kantor Cabang Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan, Banten, Senin (4/9/2017). Baiquni mengatakan, nasabah adalah pusat aktivitas dari seluruh layanan BNI dan itu merupakan komitmen. Sehingga BNI wajib menjaga hubungan baik dengan para nasabah. “Visi BNI menjadi Lembaga Keuangan yang unggul dalam layanan dan kinerja, senantiasa diterapkan oleh segenap insan BNI, dalam menjaga hubungan baik dengan nasabah sebagai stakeholder dalam memenuhi

ISTIMEWA

KEMERIAHAN Hari Pelanggan Nasional tidak hanya digelar di kantor Pusat BNI. Beberapa Daerah, seperti Cianjur, Pimpinan Cabang langsung turun guna melayani nasabah.

kebutuhan perbankannya,” ujar Baiquni dalam keterangan resminya, di Jakarta, Senin (4/9/2017). BNI menyelenggarakan Hari Pelanggan Nasional secara serentak di seluruh outlet BNI mu-

lai dari Sabang sampai Merauke. Tidak hanya Dirut Baiquni, hal serupa juga dilakukan oleh direksi-direksi BNI lain. Mereka melakukan hal yang sama di beberapa Kantor Cabang BNI di Jakarta yaitu di Kantor Cabang

Jakarta Pusat, Gambir, Pecenongan dan Menteng. Selain itu dalam Hari Pelanggan Nasional ini, berbagai hadiah menarik juga disediakan untuk nasabah yang datang atau melakukan transaksi ataupun

nasabah yang melakukan pembukaan rekening. Momentum spesial ini, tak hanya dirasakan di kantor pusat BNI, di beberapa daerah seperti Kabupaten Cianjur, turut memeriahkan Hari Pelanggan

Nasional. Siswandi, Pimpinan Cabang Bank BNI Cianjur, terpantau turun langsung melayani nasabah. Berbagai souvenir menarik pun diberikan BNI Cianjur dalam rangka memanjakan nasabahnya. (rizky)

Pelanggan HDM Terkejut Diberikan Hadiah dan Service Gratis

ISTIMEWA

Keceriaan HPN 2017 ala Agung Motor SEBAGAI satu-satunya diler motor Honda yang berpredikat diler satelit, Honda Agung Motor turut berpartisipasi memeriahkan HPN (Hari Pelanggan Nasional) 2017. Bertempat di diler, Honda Agung Motor, Senin (2/9/2017) menghadirkan ‘live music’ guna memanjakan konsumennya. Jaket ekslusif Honda, mug cantik dan souvenir menarik membuat pelanggan yang datang ke diler ‘satu hati’ ini spontan terkejut. “Kalau untuk Dealer Agung Motor setiap tahun pasti selalu mengadakan acara bagi para pelanggannya dihari Pelanggan Nasional tersebut. Ini bertujuan

untuk menjalin silaturahmi dengan para pelanggan ataupun calon pelanggan Honda. Untuk caranya sendiri ini ada live music, bagi-bagi souvenir, snack gratis, potongan jasa service sebesar 20% serta potongan sparepart sebesar 5% bagi para pelanggan,” papar Dewi Rida, Kepala Penjualan Honda Agung Motor. Dewi menambahkan, selain seruntuyan acra dan potongan harga tersebut, Agung Motor juga bekerja sama dengan salah satu leasing mengadakan program bagi anda yang membeli motor beat all type secara kredit dengan tenor 35 bulan itu akan mendapatkan potongan

tenor 2 bulan. Dewi juga menjelaskan, harapan kedepannya dengan adanya sederetan acara dan program-program yang disuguhkan kepada para pelanggan ataupun calon pelanggan honda, Dewi berharap semoga bisa lebih meningkatkan mutu pelayanan yang lebih baik lagi terhadap pelanggan dan tentunya bisa terus menjalin silaturhmi antara pihak diler dengan para pelanggan ataupun calon pelanggan honda,sehingga mereka merasa nyaman dengan segala pelayanan yang kami berikan kepada pelanggan khususnya yang ada di Cianjur ini. (elloy)

YUSUF Tanwiri, salah satu konsumen setia Honda terkejut ketika memasuki diler Honda Duta Motor. Pasalnya, ia mendapat hadiah berupa kue ulang tahun, souvenir dan hadiah service motor gratis. Bukan tanpa sebab, menyambut peringatan HPN (Hari Pelanggan Nasional) yang jatuh pada Senin, (4/9/2017) diler Honda Duta Motor memberikan berbagai kejutan menarik bagi pelanggannnya. “Saya tidak menyangka, bahagia banget pas lagi ulang tahun dikasih kado kue ulang tahun, bisa servis motor gratis lagi. Lebih senengnya lagi, kebetulan saya mau beli motor baru, ternyata dapet banyak souvenir. Terima kasih Honda Duta Motor,” papar Yusuf Tanwiri, Konsumen Honda duta motor saat ditemui Harian Berita Cianjur. Di tempat yang sama, Lin Lin Herlina selaku Branch Manager PT. Duta Niaga Multi Sejahtera (Honda Duta Motor) menjelaskan bahwa, bertepatan dengan peringatan Hari Pelanggan Nasional, diler yang dipimpinnya memberikan aneka kejutan untuk pelanggan. Diantaranya, bagi yang berulang tahun di tanggal 4 September maka pihaknya

ISTIMEWA

“Bertujuan untuk memanjakan konsumen, setiap tahunnya kami rutin mengadakan acara peringatan HPN 2017. Selain banyak souvenir menarik, kami juga menghadirkan live music untuk menghibur seluruh konsumen di Honda Duta Motor.” memberikan kue ulang tahun dan servis gratis. Bagi pelanggan lainnya, ia juga menyediakan souvenir cantik dan menarik. Tambahannya, ada potongan diskon servis hingga 50%. “Bertujuan untuk memanjakan konsumen, setiap tahunnya kami rutin men-

gadakan acara peringatan HPN 2017. Selain banyak souvenir menarik, kami juga menghadirkan live music untuk menghibur seluruh konsumen di Honda Duta Motor,” ungkap Lin Lin. Berdasarkan pantauan Berita Cianjur, konsumen yang membawa anak kecil

juga terhibur. Pasalnya ada sesi foto bersama badut Honda One Heart di diler. Kemeriahan HPN 2017 tak hanya dirasakan konsumen Honda, ada sesi Photo Contest bagi karyawan Honda Duta. “Selain seruntutan hadiah yang kami berikan, kami bekerjasama dengan pihak leasing juga menyediakan program khusus. Diantaranya ada potongan tenor bagi konsumen yang melakukan transaksi di HPN 2017. 2 bulan potongan berlaku untuk instalasi kredit 35 bulan,” pungkasnya. (rizky/elloy)


HALAMAN

BC7

Cianjur News+

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

... Dinas Saling Tuding DARI HAL BC1

produk hukum yang bisa tercantum di website, merupakan tugas dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Cianjur. “Sejak Januari 2017 lalu, Diskomantik telah melakukan pengajuan mengenai produk hukum apa saja yang bisa tercantum di website. Tetapi, jawabannya baru saja kami terima di bulan Agustus ini. Sehingga, ini bukan kesalahan dari Diskomantik sebagai pegelola website,” tegas Suprayogi. Ia menerangkan, mekanisme pencatuman produk hukum dalam website, harus menunggu persetujuan dari Bappeda. Setelah ada persetujuan, seharusnya Biro Hukum di Sekretariat Daerah (Setda) akan memberikan bahan produk hukum yang akan dimuat. “Tetapi hingga saat ini belum ada bahan yang diserahkan kepada Diskomantik, sehingga tidak bisa dipaksakan untuk dimuat,” terang Suprayogi. Suprayogi menyebut, Diskomantik hanya menunggu dan melihat. Jika bahan sudah ada, pasti akan dimuat, Diskomantik tidak bisa nyelonong meminta bahan kepada bagian hukum Setda. “Karenanya kita menunggu kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan oleh bagian hukum, mana yang untuk umum dan tidak,” sebut Suprayogi. Suprayogi berpendapat, seluruh produk hukum yang telah masuk dalam lembaran daerah harus dipublikasikan. Sehingga, masyarakat tahu dan itu merupakan hak mereka. “Kita akan mencoba menyampaikan kepada pimpinan yang lain, dalam konteks kriteria produk hukum yang bisa dipublikasikan. Diskomantik menunggu, Diskomantik akan langsung memuatnya,” ujarnya. Seperti diberitakan sebelumnya, meski tertera jelas di halaman depan jdih.cianjurkab. go.id, bahwa informasi hukum merupakan hak

setiap orang, tetapi daftar produk hukum yang disediakan tidak mencerminkannya. Tak terlihat satu pun, hasil produk hukum bupati yang saat ini menjabat, Irvan Rivano Muchtar (IRM). Hal ini, dapat menjadi indikasi pelanggaran UndangUndang (UU) nomor 14 tahun 2008, tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP). Informasi yang dihimpun Harian Umum Berita Cianjur pada 2016 saja, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur telah menghasilkan ratusan produk hukum. Di antaranya, sembilan peraturan daerah (Perda), 86 Peraturan Bupati (Perbup) dan 334 produk Keputusan Bupati (Kepbup). Tetapi, di website jdih.cianjurkab.g o.id yang dikelola oleh Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian, jauh dari harapan. Padahal, website itu seharusnya memberikan kemudahan informasi dan akses kepada setiap orang. Alhasil, hal ini memunculkan tanggapan negatif dari kalagan masyarakat. Terlebih, jika mengacu pada UU nomor 14 tahun 2008, tentang KIP, produk hukum termasuk informasi yang harus tersedia setiap saat. Sehingga, sudah menjadi tanggung jawab pemkab untuk menyediakan informasi itu. Ketua Kesatuan Aksi Mahasiswa Cianjur (KAM-C), Ujang Ruslandi mengatakan, sangat sulit mengakses produk hukum yang ditelurkan oleh pemkab Cianjur, terutama produk hukum dari tahun 2015 hingga saat ini. Meskipun ada, hanya segelintir produk hukum yang ada di dalam daftar website itu. “Setiap orang berhak untuk mengakses informasi hukum dan sudah jelas tertulis di halaman awal website, jdih.cianjurkab.go.id. Namun, isinya tidak mencerminkannya,” kata Ruslandi saat ditemui di sekretariatnya, di Kampung Pataruman, Kelurahan Sayang, Minggu (3/9/2017). Ruslandi menerang-

kan, kemudahan akses informasi hukum tidak hanya diatur dalam UUD 1945. Pada Undang-Undang nomor 14 tahun 2008, tentang Keterbukaan Informasi Pulik (KIP), produk hukum termasuk informasi yang harus tersedia setiap saat. Sehingga, sudah jelas aturannya hanya tinggal dijalankan. “Website sudah ada hanya tinggal melaksanakan, sesuai dengan peraturan yang berlaku. Kecuali, terhadap produk hukum yang memang mendapat pengecualian. Apalagi, ini ada 300 ratusan produk hukum di tahun 2016 saja, apa semua dikecualikan, jelas tidak mungkin,” terang Ruslandi. Menurut Ruslandi, jika media akses sudah ada namum tidak dilaksanakan oleh dinas yang ditunjuk untuk mengelolanya, bisa dikenakan sanksi pidana. Karena indikasi kesengajaan kemungkinan besar terjadi. “Memang bukan personalnya yang dihukum, tetapi badan publiknya. Seperti yang dijelaskan dalam pasal 52 UU Nomor 14 tahun 2008, tentang KIP yang berbunyi, badan publik yang dengan sengaja tidak menyediakan, tidak memberikan, dan/atau tidak menerbitkan informasi publik berupa informasi publik secara berkala, informasi publik yang wajib diumumkan secara serta-merta, informasi publik yang wajib tersedia setiap saat, dan/ atau informasi publik yang harus diberikan atas dasar permintaan sesuai dengan Undang-Undang ini, dan mengakibatkan kerugian bagi orang lain dikenakan pidana kurungan paling lama 1 (satu) tahun dan/atau pidana denda paling banyak lima juta rupiah,” sebut Ruslandi. Ruslandi menegaskan, jangan sampai badan publik dipidanakan, karena secara tidak langsung akan mempermalukan kepada daerah yang saat ini menjabat. Apalagi jika anggaran pengelolaannya telah tersedia, sehingga tinggal menjalankannya

sesuai aturan yang berlaku. “Sebagai badan publik sudah seharusnya menjalankan tugas pokok dan fungsinya sesuai dengan aturan yang berlaku,” teganya. Diwawancara terpisah, salah seorang pemilik usaha toko modern yang namanya ingin disamarkan, GN, juga menyayangkan minimnya akses informasi hukum di Kabupaten Cianjur. Pasalnya, karena itu, usaha toko modernnya disegel oleh dinas terkait, karena melanggar Perda Kabupaten Cianjur Nomor 5 Tahun 2016 Tentang Penataan Pasar Rakyat, Pusat Perbelanjaan dan Toko Swalayan. “Saya memang sempat diberi tahu oleh kenalan, mengenai perda itu di media cetak, tetapi karena tidak sempat membacanya, akhirnya saya coba cek di internet. Tetapi tidak satupun website yang memberikan akses untuk mendownload softcopy perda itu, bahkan di website pemda pun tidak terlihat perda itu,” ungkapnya. Menurutnya, jika perda itu menyangkut masyarakat, terlebih pengusaha seperti dirinya, alangkah baiknya hak akses lebih diperhatikan. Sehingga, semua pihak tidak ada yang dirugikan. Teknologi saat ini sudah canggih, harusnya bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin. “Sekarang zamannya serba internet, sehingga masyarakat yang jaraknya jauh pun dapat mengakses dengan mudah. Apalagi pengusaha, yang selalu sibuk, pasti mengandalkan internet dalam mengakses segala hal,” sebutnya. Disinggung kemungkinan menggugat, GN secara tegas mengatakan tidak, karena dirinya tidak ingin memperkeruh permasalahan ini. Sebagai pengusaha, dirinya selalu berhubungan dengan pemerintahan, jangan sampai kerjasama yang telah terjain menjadi rusak. “Sepertinya tidak, karena akan merusak hubungan yang telah terjalin selama ini,” tegasnya. (wawan)

... Pengusaha Swalayan, Sesalkan Aksi Main Segel Tim Gabungan DARI HAL BC1

mendadak (sidak) dan penyegelan tanpa didahului adanya surat pemberitahuan. “Sampai hari ini, kami belum menerima surat pemberitahuan tersebut, tapi tiba-tiba toko kami disegel dengan alasan izin dan perubahan izin yang baru tentang penataan,” kata Oting, kepada wartawan, Senin (4/9/2017). Oting menjelaskan, seharusnya pihak terkait di Pemkab Cianjur, terlebih dahulu mengirimkan su-

rat pemberitahuan, tidak langsung melakukan tindakan dan penyegelan. “Aneh suratnya baru akan dikirim hari Kamis, tapi hari ini sudah ada penyegelan dengan dalih sudah ada pemberitahuan. Jangan sampai pengusaha mengajukan tuntutan atas tindakan tersebut karena ini merugikan pengusaha yang berinvestasi di Cianjur,” jelas pengusaha, yang juga mantan Sekda Kabupaten Cianjur itu. Sementara itu, Kabid Penegakan Perundangundangan Satpol PP

Cianjur ,Eman Sulaeman, mengatakan, penyegelan dalam pengawasan yang dilakukan pihaknya untuk kesekian kalinnya karena toko tersebut tidak dapat menunjukan izin secara lengkap. “Mengacu pada perda yang baru toko swalayan yang disegel merupakan toko yang melakukan pelanggaran, seperti izin siup TDP yang kadaluarsa serta lainnya, sehingga harus segera memperbaiki atau memperpanjang izin,” kata Eman. Pemilik toko swalayan,

sambung Eman, tinggal mengganti izin toko modern atau minimarket ke izin toko swalayan sesuai perda baru.“Rata-rata toko swalayan yang disegel tersebut belum menggantikan izin usaha yang dulu izin toko modern ke izin toko swalayan, sesuai perda yang baru,” katanya. Dia menambahkan, khusus toko swalayan yang telah disegel dalam pengawasan, nantinya ada surat pemanggilan untuk melengkapi surat atau dokumen yang belum sesuai. (angga purwanda)

... Kades Kompak Siap Atasi Persoalan Sampah DARI HAL BC1

Kepala Desa di wilayah Bojongpicung terkait persoalan sampah di lingkungannya. Kepala Desa Hegarmanah, Saepurohman mengatakan, permasalahan sampah yang dibuang warga pada bukan tempatnya, sudah menjadi perbincangan sejak dulu, namun solusinya masih belum bisa dipecahkan, karena masih banyak kendala yang menjadi hambatan, salah satunya yaitu ketersedian lahan yang akan dijadikan tempat pembuangan sampah. Saepurohman mengungkapkan, belum lama ini pihaknya telah melaksanakan koordinasi, berembuk dengan seluruh Ketua RT/ RW yang ada di Desa Hegarmanah, berupaya membahas tentang pembuatan bak sampah di masing-masing ke RT-an, sebagai upaya untuk mengatasi persoalan sampah rumah tangga di masing-masing ke RT an. “Intinya supaya seluruh warga tidak lagi sampai membuang sampah di bantaran sungai, kali, Irigasi atau dilahan –lahan kosong,”ujar Saepurohman saat ditemui Berita Cianjur di kantornya, Senin (4/9/2017). Dalam rembukan dengan para Ketua RT itu, imbuhnya, tiada lain untuk menganggarkan dana pembuatan bak sampah dari dana bantuan RT tahap kedua yang akan datang. Selain itu pihaknya akan menunggu adanya intruksi

pengelolan sampah yang rencananya akan digarap pihak Bumdes. “Itu pun sama persoalannya yaitu lahan tempat pengelolan sampah. Tapi terkait persoalan lahan ini kita akan terus upayakan bersama jajaran BPD, LPM, Majlis Ulama, Ketua RT/RW, tokoh masyarakat, malah bila perlu akan bekerjasama dengan pihak dinas instansi yang berada di Desa Hegarmanah,”jelasnya. Kepala Desa Bojongpicung Dihermawan mengatakan, sebenarnya tempat pembuangan sampah ilegal yang ada di Desa Bojongpicung tidak hanya berada di Kampung Rawabebek dan Pasir Kuray saja, tapi di Kampung lainnya juga masih ada. Semua itu, kata Dihermawan, sering kali dibahas dan di musyawarahkan pihaknya bersama dengan seluruh elemen masyarakat setempat, maupun dengan pihak pengurus RT/RW yang ada di Desa Bojongpicung. “Tapi solusinya sampai sekarang masih belum bisa ditemukan. Rencana kedepan kita akan melaksanakan musyawarah kembali dengan seluruh RT/ RW, supaya pembuangan sampah benar tertata rapi, hingga Desa Bojongpicung menjadi bersih dan bebas dari sampah yang berserakan,”ucapnya. Pihaknya tak memungkiri, sulitnya ketersedian lahan untuk menampung pembuangan sampah se-

mentara menjadi sebuah kendala. Namun kendati begitu, pihaknya tetap akan terus mengupayakan lahan yang memang sangat dibutuhkan itu. “Mudah-mudahan kedepan, ada warga yang mau menghibahkan tanahnya untuk dijadikan tempat pengelolaan sampah,”harapnya. Sedangkan sebagai upaya dini, supaya warga tidak lagi membuang sampah sembarangan, selain memberikan penyuluhan, meningkatkan kesadaran warga cinta terhadap lingkungan bersih, juga akan membangun bak-bak sampah. “Kita upayakan dari dana bantuan RT tahap berikutnya untuk dialokasikan pembangunan bak sampah. Selain itu nantinya pengelolaan sampah akan kita kerjasamakan dengan pihak BUMDes dan RT/ RW,”tandasnya. Sementara itu, Kepala Desa Sukaratu, Ahmad H mengatakan, mengatasi persoalan sampah diwilayahnya, kedepan pihaknya akan mengalokasikan dana untuk pembuatan bak-bak sampah di tempat yang kerap dijadikan lokasi pembuangan sampah ilegal. Menurutnya, saat ini persoalan sampah memang tidak hanya dirasakan oleh masyarkat di perkotaan saja, seiring waktu persoalan sampah mulai merambah ke pedesaan, bahkan tidak jauh berbeda dengan yang terjadi di perkotaan. (sam Apip/nuki)

... Bantai Sriwijaya, Maung Menggila! DARI HAL BC1

Ia memperlihatkan aksi individu mengesankan dengan berlari dari tengah lapangan ke tepi kotak penalti. Sayang ia tak mengakhiri aksinya dengan eksekusi tendangan bagus. Tiga menit kemudian, bintang timnas Indonesia U-22 itu kembali mengancam. Namun, tendangan dari luar kotak penaltinya masih tak mengarah ke gawang kawalan Teja Paku Alam. Setelah berkali-kali mencoba, gol yang dinanti akhirnya datang di menit ke-17. Umpan terukur yang dilepaskan Shohei Matsunaga dimaksimalkan Ezechiel dengan sundulan terbang yang menjebol gawang Sriwijaya. Persib semakin di atas angin saat laga memasuki menit ke-32. Mereka sukses menggandakan keunggulan lewat gol Essien. Berawal dari umpan Febri, Teja Paku

Alam melakukan tangkapan tak sempurna. Bola yang lepas dimanfaatkan Ezechiel untuk mengopernya kepada Essien. Di sisa waktu, kedua tim sama-sama memiliki peluang untuk mencetak gol. Tapi, keunggulan 2-0 tim Maung Bandung tak berubah hingga wasit Abdul Rahman Salasa meniup peluit tanda jeda babak pertama. Babak kedua dimulai, giliran Sriwijaya yang mencoba untuk mengambil alih permainan. Dalam enam menit pertama, mereka beberapa kali mengancam gawang M Natshir. Salah satunya adalah peluang yang gagal dimaksimalkan Muhammad Nur Iskandar di menit ke-51. Dua menit kemudian, sempat terjadi kemelut di kotak penalti Persib. Sialnya, kesempatan itu juga gagal dimanfaatkan Bobby Satria yang mendapatkan bola muntah me-

nyusul tendangan keras Yoo Hyun Koo. Ironisnya, gawang Sriwijaya justru kembali kebobolan di menit ke-60. Kali ini adalah akibat pergerakan impresif Febri. Pemain berusia 21 tahun itu melakukan manuver dari sisi kiri pertahanan Sriwijaya yang diakhiri dengan tendangan mendatar ke gawang Teja Paku Alam. Jelang laga berakhir, Persib masih terlihat berniat untuk menambah keunggulan. Buktinya, pelatih Emral memasukkan Raphael Maitimo dan Atep. Kehadiran Maitimo membuat keunggulan Persib bertambah. Di masa injury time, Maitimo mengirimkan umpan yang dimaksimalkan Billy Keraf. Sriwijaya sendiri baru bisa memberikan perlawanan tak lama setelah itu. Tim asuhan Hartono Ruslan itu memperkecil kedudukan menjadi 1-4 lewat gol Tijani Belaid. (net/angga purwanda)

... Curhat Kesedihan Lewat Medsos DARI HAL BC1

matanya tampak mengalir air mata. Selain itu, dia juga menambahkan emoticon menangis di dalam foto tersebut. Di unggahan selanjutnya, adik kandung Ayu Azhari itu mengunggah foto berisi tulisan yang menggambarkan kesedihan. “Sulit untuk melupakan seseorang yang sudah memberimu banyak hal untuk diingat,” begitu arti dari

unggahannya. Sayangnya, tidak diketahui apa maksud dari dua unggahan Sarah Azhari itu di Instagram Storiesnya, Senin (4/9/2017) ini. Namun, sebelumnya Sarah mengunggah foto seorang pria yang tengah terbaring lemah di rumah sakit. “Ya Allah berikanlah kesembuhan Mu, Mukjizat Mu.. Hilangkan lah sakitnya. hanya denganMu ya Allah maha segala nya,” doa Sarah Azhari untuk

pria tersebut. Sarah Azhari sendiri sudah cukup lama tak tampil di layar kaca. Diketahui, beberapa tahun belakangan ini ia menetap di Los Angeles, Amerika Serikat, bersama suaminya, Pedro Miguel Carrascalao, dan putra semata wayangnya, Albany Ray. Belum lama ini, Sarah Azhari kembali ke Tanah Air untuk menghadiri pernikahan sang adik, Lukman Azhari dengan Medina Zein. (net/rustandi)


HALAMAN

BC8

Info Kampus SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Pengelola Jurnal Unsur Mendapat Pendampingan

ISTIMEWA

DENGAN menulis, seseorang juga mampu mencurahkan ide-ide briliannya, menambah ilmunya, sebagai orang yang akan menulis tentunya berbagai referensi buku harus siap dilahap apalagi menulis jurnal ilmiah, yang mana isinya tidak bisa sembarangan tanpa sumber kajian tertentu. Jurnal menjadi sarana publikasi dan menjadi penting guna kenaikan jabatan fungsional dosen. Jurnal saat ini tidak lagi bersifat cetak, namun mengunakan elektronik. Yaitu berbasis Open Journal Sistem (OJS). Dengan OJS maka publikasi dapat di sebarluaskan tidak hanya lingkup nasional bahkan internasional. Dua orang perwakilan FH-Unsur yakni M. Rendi Aridhayandi dan M. Jaenudin berkesempatan mendapatkan pendampingan pengelolaan jurnal berbasis OJS. Pendampingan ini di fasilitasi oleh LPPM Unsur dengan mengundang pihak Relawan Jurnal Indonesia (RJI) Jawa Barat. Menurut Rendi, karya tulis ilmiah merupakan salah satu sarana bagi dosen untuk dapat berbagi keilmuannya, dan salah

satu bentuk tridarma perguruan tinggi yakni penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun pelaksanaan pelatihan Jurnal diadakan pada 2-3 Agustus 2017 di Ruang Rapat Pascasarjana Unsur. Jurnal di Unsur saat ini ada sekitar 15. Salah satu yang menarik ada juga Jurnal FH Unsur bernama Jurnal Hukum Mimbar Justitia. Jurnal Hukum Mimbar Justitia adalah Jurnal Ilmiah berkala yang diterbitkan oleh Fakultas Hukum sebanyak dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal Hukum Justitia berisikan karya-karya dosen yang kemudian di review oleh masing-masing bidang keahlian dosen lain. Mimbar Justicia memiliki visi menjadi Jurnal Ilmiah yang terdepan dalam menyebarluaskan dan mengembangkan hasil pemikiran di bidang hukum. Jurnal Hukum Mimbar Justitia menerima naskah Hasil Penelitian (research papers) atau Artikel Ulasan (review) dan Resensi Buku (book review), baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.. (adv)

Rayakan Kemerdekaan Dengan Segudang Prestasi KEMER-DEKAAN Indonesia yang ke – 72 dapat dirayakan dengan berbagai macam kegiatan hiburan dan upacara pengibaran bendera merah putih.

N

amun, ada yang lain dari Dekan Fakultas Hukum Universitas Suryakancana (FH-Unsur), Henny Nuraeni. Ia merayakan kemerdekaan Indonesia melalui diterimanya penghargaan presiden berupa Satyalancana Karya Satya. Penghargaan tersebut diterima sebagai bukti penghargaan tanda pengabdian Henny sebagai PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan terhadap Negara Indonesia selama 30 tahun. Penghargaan itu diterima Dekan FH-Unsur tersebut dalam Upacara kemerdekaan bertempat di Kopertis Wilayah IV. Henny sebagai seorang ahli akademisi konsisten berperan dalam dunia pendidikan, yang turut mencerdaskan kehidupan bangsa Indonesia. Ditemui disela-sela kesibukannya, ia berbagi sedikit dan meceritakan perihal penghargaan yang ia dapatkan. “Bagi saya ini suatu anugrah dan kegembiraan bahwa dedikasi saya diakui oleh negara, namun juga beban bagi personal, karena dengan dapat penghargaan ini dari negara saya harus makin berprestasi dan menciptakan karyakarya yang bermanfaat bagi kha-

layak luas,” tegasnya. Baginya penghargaan ini juga dapat jadi nilai tambah untuk fakultas hukum lebih maju. Karena tidak dipungkiri kredibilitas FH dilihat dari prestasi-prestasi tenaga ahli juga menjadi suatu bahan pertimbangan. Ia juga berharap dengan prestasi yang ia dapatkan ini mampu memotivasi rekan kerja seprofesinya untuk terus berdedikasi. “Penghargaan ini hanyalah bentuk ceremonial dan sertifikat saja, namun kita sebagai orang yang berkecimpung di dunia pendidikan harus dapat memaknai bahwa berprestasi bukan hanya ditandai hal-hal yang semacam penghargaan, ini hanya output tambah, yang paling penting adalah peran serta bagi kami untuk turut mendidik dan mencerdaskan kehidupan bangsa lewat profesi dan keilmuan yang dipilihnya. Menciptakan generasi-generasi sukses adalah goal utama bagi seorang pengabdi di dunia pendidikan,” tandas Henny. Henny yang dikenal juga sebagai Ahli Hukum Pidana, telah mendapat segudang prestasi berkat pengabdian dan keahliannya, ia sering diundang di berbagai acara seminar tingkat Nasional maupun Internasional sebagai Narasumber. Di usia Indonesia yang ke-72, menjadi sangat bermakna dengan harga pengabdian dan kecintaan terhadap bangsa, berbagai macam bentuk kecintaan

terhadap tanah air juga bisa diapresiasi dengan memajukan kehidupan bangsa lewat pendidikan. “Saya harapkan temanteman dosen di FH juga mampu meningkatkan prestasi, dan terus meningkatkan kualitas dirinya semata-mata demi kemajuan bersama,” pungkas Henny. (adv)

“Saya harapkan teman-teman dosen di FH juga mampu meningkatkan prestasi, dan terus meningkatkan kualitas dirinya semata-mata demi kemajuan bersama.”

Henny Nuraeni Dekan Fakultas Hukum Universitas Suryakancana

FH-Unsur Bentuk Komunitas Dosen Family Gathering, Ajang

ISTIMEWA

Fakultas Hukum Siap Sambut Mahasiswa Baru RATUSAN calon mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Suryakancana (FH-Unsur) berkumpul dan mendapatkan arahan tentang program pengenalan sistem perkuliahan ( P2SP ), Senin 4 September 2017. Kegiaatan yang dilaksanakan di auditorium, calon mahasiswa FH mendapatkan serangkaian sambutan yang dipimpin langsung oleh Wakil Dekan III, H Cecep Syahru. Dalam kesempatan itu H. Cecep Syahru menyampaikan ucapan selamat datang kepada calon mahasiswa baru FH. “Kalian calon-calon pemimpin bangsa, kalian harus sudah mulai dewasa, karena sudah mau menyandang gelar maha dari siswa, nikmati segala prosesnya, insya allah semua ini akan

ada manfaatnya bagi kalian,” katanya. P2SP ini bertujuan untuk lebih memberikan pengetahuan umum bagi para calon mahasiswa entah itu tentang seputar perkuliahan, lingkungan , sarana prasarana kampus dan sebagainya. Fakultas Hukum, sebagai fakultas yang sudah terakreditasi A sangat siap untuk memberikan yang terbaik bagi para calon mahasiswa, dengan standar tenaga pengajar yang mayoritas sudah bergelar doktor, dan fasilitas yang lengkap di setiap kelasnya. Setelah P2SP yang diselenggarakan pada 6-7 september 2017 ini akan diadakan sosialisasi fakultas pada tanggal 12-13 September mendatang dengan konsep bela negara. (adv)

DOSEN merupakan salah satu profesi yang turut serta memajukan bangsa di bidang pendidikan. Dengan berbagai bidang keilmuan dan bidang keahliannya dosen Fakultas Hukum Universitas Suryakancana (FH-Unsur) terutama sedang berusaha mengembangkan hal tersebut dengan membentuk suatu komunitas yang dinamakan KDP3FH ( Komunitas Dosen Peneliti, Pengabdian, dan Penyuluhan Fakultas Hukum). Komunitas ini dibentuk bermula dari diskusi singkat para civitas akademika FH. Kemudian Henny Nuraeny, sebagai pimpinan tertinggi di FH mempercayakan terkait pembentukan komunitas ini pada sebuah berita acara, tercantumlah Yuyun Yulianah, salah satu dosen FH yang dipercaya sebagai ketua komunitas. Selasa, 29 Agustus 2017 bertempat di ruang 2, hadir seluruh dosen FH dan Jajaran dekan dalam agenda rapat KDP3FH. “Karena KDP3FH ini baru dibentuk badan hukumnya maka agenda rapat adalah membahas tentang AD/ART dan hal-hal yang mendasar dalam komunitas, yang hadir adalah jajaran dosen dan jajaran dekan,” kata Yuyun. KDP3FH menurut Yuyun, berupaya dapat meningkatkan jabatan fungsional para dosen sesuai den-

gan konsentrasi keilmuannya. Seperti dalam hal penelitian outputnya adalah jurnal di mimbar justicia. Untuk terkait jasa sesuai kebutuhan masyarakat yang terjun langsung nantinya yang ditunjuk untuk penyuluhan dan pengabdian adalah dosen sesuai dengan bidang keahliannya masing-masing. Yuyun juga mempunyai harapan panjang ke depan untuk dapat bekerja sama dengan lembaga-lembaga hukum ataupun instansi negeri dan swasta yang ada di Cianjur dan di luar Cianjur. “Komunitas ini sebagai wadah bagi dosen untuk terus berkon- t r i busi secara berke-

sinambungan terhadap kebutuhan masyarakat akan jasa konsultasi baik itu bidang advokat dan pengkajian-pengkajian materi di bidang hukum, dan yang paling penting dosen mampu mengimplementasikan keilmuannya terhadap masyarakat untuk menciptakan masyarakat aman dan damai, semua itu sudah tercantum dalam visi misi KDP3FH,” katanya. Ditegaskan Yuyun, hal itu sebagai bentuk nyata dari pada tridharma perguruan tinggi yang mana salah satunya penelitian dan pengabdian pada masyarakat untuk turut serta membantu kepentingan di seluruh lapisan masyarakat itu sendiri. (adv)

Yuyun Yulianah Ketua KDP3FH

Mempererat Silaturahmi

ISTIMEWA

SILATURAHMI, adalah kata dengan berjuta makna, lewat silaturahmi orang-orang dapat saling terhubung, menyapa, dan lebih kenal satu sama lain. Silaturahmi juga dapat dikemas dengan berbagai macam bentuk, semisalnya seperti yang dilakukan Keluarga sewilayah kerja Fakultas Hukum Universitas Suryakancana (FHUnsur) yang menggelar acara Family Fathering Fakultas Hukum 2017, di hotel 77 Sunset Palabuhan Ratu Cisolok – Sukabumi. Acara tersebut memakan waktu dua hari satu malam yang diikuti oleh semua Dosen dan Staff FH. Hadir pula Rektor Unsur beserta keluarga. Pemberangkatan dengan menggunakan 2 bis dan 5 mini bus. Ajang silaturahmi ini dimanfaatkan untuk berelaksasi setelah sekian lama disibukkan dengan kegiatan seharihari di kampus. Ketua Panitia yang didapuk adalah Hilman Nur. Dosen satu ini dipercaya sebagai ketua

panitia memaparkan bagaimana acara itu dikemas dengan berbagai kegiatan. Acara pertama-tama diisi dengan hiburan di daerah pantai, pesertanya seluruh dosen beserta keluarga, rektor pun tidak ketinggalan. Tujuan permainan di pantai ini adalah untuk stimulus kekompakan keluarga besar FH. Bukan itu saja setelahnya acara rapat yang diselenggarakan oleh tim penjamin mutu FH baru lanjut ke malam ada acara tuker tukeran kado di malam keakraban. “Acara ini intinya untuk dapat meningkatkan kekompakan dan menumbuhkan rasa kebersamaan seluruh civitas akademika FH demi kemajuan bersama sewilayah kerja FH utamanya , diharapkan dengan adanya kegiatan ini kami menyadari bahwa sukses juga karena ada dukungan dari keluarga,” papar Hilman. Akhir acara ditutup dengan berkunjung ke pemandian air panas Cisolok dan hiburan karaoke. (adv)


HALAMAN

Advertorial

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

BC9

Pln Area Cianjur Manjakan Pelanggan Di Hpn 2017 HARI Pelanggan Nasional yang jatuh pada Senin (4/09/2017) kemarin, dimanfaatkan PT PLN (Persero) Area Cianjur, sebagai mementum penting untuk memberikan apresiasi terhadap konsumen setia PLN selama ini.

S

eperti dikatakan Humas APJ PLN Cianjur, Purwanto. perayaan HPN sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat. “Bentuk apresiasi yang diberikan antara lain, turun ke jalan menyapa pelanggan di tempat strategis dengan memberikan bunga dan jam ekslusif,” jelas Purwanto lewat rilisnya kepada ‘BC’. Saat ini, jumlah pelanggan PLN se-Jawa Barat mencapai 12,7 juta angka ini merupakan jumlah terbesar se-Indonesia. Dari jumlah tersebut, pelanggan rumah tangga mendominasi sebanyak 12 juta pelanggan, 369 ribu pelanggan bisnis, dan 14 ribu pelanggan industri. Meski jumlahnya sedikit, pelanggan industri merupakan golongan pelanggan yang menggunakan listrik terbesar mencapai 1753 MWH, sedangkan pelanggan rumah tangga menggunakan 1.570 MWH. “PLN mendorong agar listrik diprioritaskan untuk kegiatan produktif seperti Industri dan Bisnis agar mendukung pertumbuhan ekonomi dan penyerapan

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

Hari Pelanggan Nasional 2017 Cianjur Kota tenaga kerja. Sedangkan listrik untuk keperluan konsumtif diharapkan dapat dihemat karena selain membantu mengurangi subsidi dari pemerintah, juga sebagai wujud kepedulian pada kelestarian lingkungan,” pungkasnya. PLN mengucapkan terima kasih atas kerja samanya yang telah terjalin baik dengan pelanggan, PLN bangga menjadi mitra usaha pelanggan.

Kegiatan yang dilaksanakan serentak di rayon Cianjur Kota, Rayon Tanggeung, Rayon Sukanegara, Rayon Cipanas dan Rayon Mande, pada HPN kali ini, berupa pembagian souvenior. Suasana unik dan berbeda terasa di lima rayon,

saat pembagian souvenir berupa jam ekslusif, ballpoint, flashdisk, payung dan bunga, dilaksanakan di masing-masing rayon. Pelanggan yang menerima binkisan itu, tampak sekali terlihat cukup antusias. “Kami mengapresiasi

setiap pelanggan kami di Hari Pelanggan Nasional, khususnya pelanggan kami di beberapa kawasan pabrik. Hari ini saya melakukan kunjungan untuk mengapresiasi pelanggan kami di Rayon Mande,”uangkap Rahmi Handayani, Manager APJ

PLN Cianjur kepada ‘BC’ melalui siaran elektroniknya.

Rahmi menjelaskan, beberapa Manager Rayon yang berada di bawah pimpinannya juga melakukan kunjungan ke kawasan Pabrik besar di Cianjur seperti PT. PYI (Pou Yuen Indonesia), CV. Cisarua (Pabrik Kulit), PT. Tirta Investama (Aqua), PT. Tirta Presindo (Mayora) dan PT. Fasic. Kesemuanya, lanjut dia dilakukan demi mengapresiasi pelanggan potensial dan pelanggan PLN dari berbagai segmen di Cianjur. Terpisah, Humas APJ PLN Cianjur, Purwanto menjelaskan bahwa kunjungan yang dilakukan Manager Area dan Manager Rayon, selain memperingati Hari Pelanggan, mereka lanjut dia sekaligus melakukan sosialisasi terkait program anyar PLN. Bertajuk ‘PLN Mobile’, setiap pelanggan PLN dari berbagai kalangan, dengan mudah dapat mendownload aplikasi ini di Play Store / App World. Aplikasi ini, memudahkan pelanggan dan calon pelanggan untuk melihat dan mengetahui beberapa layanan PLN terkini. Informasi biaya instalasi baru, perubahan daya, pemakaian rekening listrik dan token semua dapat diakses satu pintu melalui aplikasi PLN Mobile ini. “Harapan kami, melalui semangat Hari Pelanggan 2017, aplikasi PLN Mobile ini mampu untuk memudahkan pelanggan dan calon pelanggan dalam memperoleh informasi terkait PLN,” pungkasnya.(advertorial)

Hari Pelanggan Nasional Rayon Sukanagara

Hari Pelanggan Nasional 2017 Rayon Mande

Hari Pelanggan Nasional 2017 Rayon Cipanas

Hari Pelanggan Nasional 2017 Rayon Cianjur Kota


Klik! beritacianjur.com

SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC10

Semua Laga Sisa seperti Final KIPER Persib Bandung, I Made Wirawan, dalam kondisi terbaik saat menyambangi markas Sriwijaya FC, Senin (4/9/2017) dalam lanjutan Liga 1 2017. Made memandang seluruh pertandingan di sisa Liga 1 2017 seperti final.

P

ersib sempat terseok-seok pada paruh pertama Liga 1 2017. Namun, perlahan tim berjulukan Maung Bandung ini mulai menunjukkan tren positif di paruh kedua. Menghadapi Sriwijaya FC di hadapan pendukung mereka sendiri jelas bukan pertandingan mudah bagi Persib. Ini juga jadi pertaruhan Emral Abus sebagai arsitek anyar Persib. “Kami di setiap pertandingan punya tekad bahwa itu adalah laga final. Selalu ingin maksimal dalam setiap pertandingan,” kata Made, seperti dilansir situs resmi Persib. Sriwijaya FC saat ini menduduki peringkat ke-11 dengan mengumpulkan 28 poin. Persib hanya satu poin

lebih baik dari Sriwijaya FC sehingga situasi kedua tim tidak jauh berbeda dan laga bakal berjalan sengit. Kiper bernomor punggung 78 ini mengaku su-

dah siap tampil setelah pulih dari cedera. Made rela memberikan semua kemampuannya jika dipercaya untuk bermain sejak menit pertama. “Tetap fokus pada persiapan tim, kami selalu memberikan yang terbaik. Kami sudah bertekad melanjutkan tren positif dan kami tetap waspada walau mereka di bawah kami dari klasemen,” tutur Made. (net/angga)

Emral Resmi Arsiteki Maung Bandung KEKOSONGAN kursi pelatih Persib Bandung berakhir. Pada situs resmi, Maung Bandung resmi menunjuk Emral Abus sebagai arsitek tim untuk sisa Liga 1 2017. Emral bukanlah sosok asing bagi Persib. Dia pernah menangani Atep dan kawankawan pada AFC Cup 2015. Dia juga memenuhi kriteria dengan mengantongi lisensi A AFC. Karenanya, proses adaptasi tim dengan pelatih diharapkan dalam berjalan cepat. Terlebih materi pemain saat ini berbeda jauh dari dua tahun lalu. Emral, yang merupakan instruktur dari para pelatih di tingkat dasar hingga level C AFC, diharapkan bisa memperbaiki posisi Persib pada klasemen Liga 1. Sosok asal Sumatra Barat itu akan bergabung dengan Maung Bandung, Minggu (3/9/2017) di Palembang. Dia kemudian mendampingi Persib pada laga melawan Sriwijaya FC keesokan harinya. Emral melanjutkan kerja Herrie Setyawan yang menjadi caretaker menyusul kepergian Djadjang Nurdjaman. Djanur berhenti karena gagal mengangkat tim di Liga 1. Persib saat ini menempati peringkat

sembilan dengan 29 angka dari 21 pertandingan. Mereka tertinggal 12 angka di belakang pimpinan tabel, Bali United.(net/ angga)

Maung Ngora Tetap Bugar Pasca Libur SELEPAS libur Idul Adha selama empat hari, skuat PERSIB U-19 kembali menggelar latihan di Lapangan Pusat Pelatihan Infantri (PPI), Senin 4 September 2017, pagi. Kondisi semua pemain dalam keadaan bugar dan tidak ada masalah. Pelatih PERSIB U-19, Budiman mengatakan, anak asuhnya menjalankan semua intruksinya untuk tetap berlatih meskipun libur. Latihan langsung pada persiapan laga lanjutan Liga 1 U-19, mendatang.

Hanya dua pemain yang absen pada latihan ini. Ripal tidak bisa berlatih karena sedang berduka, neneknya meninggal. Sementara Ahmad ada keperluan dengan keluarganya yang tidak bisa ditinggalkan. “Dua pemain izin, Rifal dan Ahmad. Secara umum latihan perdana ini saya senang, anakanak berlibur sebagaimana atlet, tetap berlatih walau libur,” kata Budiman usai latihan. Kondisi itu mem-

permudah Budiman untuk langsung fokus persiapan menghadapi pertandingan lanjutan Liga 1 U-19 kontra Persija Jakarta U-19, 9 September mendatang. (net/angga)


SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

twitter @berita_cianjur

facebook beritacianjurcom

email newsredaksibc@gmail.com

HALAMAN

BC11

Bintang NBA Gebet Kendall Jenner Keluarga Kardashian kembali digosipkan menjalin asmara dengan pebasket NBA. Kali ini Kendall Jenner dikabarkan tengah dekat dengan power forward Los Angeles Clippers, Blake Grifin. Kabar Grifin berpacaran dengan Kendall mencuat setelah keduanya tertangkap kamera jalan bareng tiga hari berturut-turut pekan lalu di Malibu, Amerika Serikat.

! N A A W E C E KEK

LUAPKAN

P

Timnas Italia bertekad untuk melupakan hasil buruk yang mereka raih pada akhir pekan lalu. Untuk itu mereka akan membidik kemenangan saat jumpa Timnas Israel di MAPEI Stadium pada hari Rabu (6/9/2017) dini hari nanti.

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN

ISRAEL (4-3-3): Glazer; Davidzada, Haim, Tzedek, Blitton; Cohen, Hemed, Kabha; Einbider, Shechter, Melikson HEAD TO HEAD

ITALIA (4-4-2): Buffon; Spinazzola, Barzagli, Rugani, Darmian; ElShaarawy, De Rossi, Verratti, Bernardeschi; Immobile, Belotti

BOS Real Madrid, Zinedine Zidane, mengatakan bahwa Arsene Wenger adalah sosok yang layak dijadikan panutan untuk semua manajer di seluruh dunia. Manajer Arsenal sempat mendapat tekanan untuk mundur musim lalu, usai klub gagal melangkah jauh di Liga Champions dan tak berhasil inish di zona Liga Champions. Namun pasca memenangkan Piala FA, klub justru menawari Wenger perpanjangan kontrak dengan durasi dua tahun. Meski begitu, sang profesor lagi-lagi berada dalam tekanan usai musim ini Arsenal dua kali menelan kekalahan beruntun dan hanya mengumpulkan tiga angka dari tiga pertandingan awal di Liga Primer. Namun demikian, Zidane mengatakan di Sportsmole: “Wenger adalah sosok panutan untuk kami semua.” “Apa yang sudah dia lakukan dan terus ia lakukan hingga sekarang benar-benar luar biasa. Jadi, saya harus menghormatinya.” “Arsene, sekarang saya menjadi salah satu pelatih seperti anda, setidaknya saya berharap demikian karena apa yang kita lakukan sama.” Sejak ditunjuk menggantikan Rafael Benitez di awal 2016, Zidane sudah memenangkan dua troi Liga Champions, satu La Liga, dan Piala Dunia Antarklub. (net/angga)

06/09/16 Israel

1-3

Italia

12/06/70 Italia

0-0

Israel

04/11/61 Italia

6-0

Israel

15/10/61 Israel

2-4

Italia

STATISTIK KEDUA TIM Lima Laga Terakhir Italia

an semenjak menit awal pada laga ini. Di sektor sayap, Ventura kemungkinan akan menjajal Stephan El-Shaarawy dan Federico Bernardeschi untuk membantu serangan, sementara Andrea Barzagli akan diduetkan dengan Daniele Rugani di jantung pertahanan Gli Azzurri. Di kubu lawan pelatih Elisha Levy dikabarkan memiliki beberapa masalah dengan cedera. Michael Ohana dan Tal Ben Chaim dikabarkan harus absen pada laga ini karena mengalami cedera ringan. Selain itu sang kapten Eran Zahavi juga tidak bisa bermain pada laga ini setelah ia mengumumkan pensiun dari Timnas Israel beberapa waktu yang lalu. Levy kemungkinan masih akan menggunakan pakem 4-33 di mana Itay Shechter akan memimpin lini serang Israel bersama Maor Melikson dan Daniel Einbinder. Di lini tengah trio Almog Cohen, Tomer Hemed dan Marwan Kabha akan bertugas mengatur tempo permainan Israel, sem e n t a ra Omri Glazer akan ditempatkan sebagai palang pintu terakhir mereka pada laga ini. (net/angga purwanda)

KUALIFIKASI

OFFSIDE

Arsene Wenger Seorang Panutan

ada akhir pekan kemarin Timnas Italia menelan malu yang besar. Mereka harus dikalahkan oleh rival mereka, Timnas Spanyol dengan skor 3-0. Kekalahan itu menjadi kekalahan pertama mereka di ajang kualifikasi Piala Dunia 2018 sehingga mereka sangat terluka akan kekalahan itu. Selain rasa malu, kekalahan kontra Spanyol itu juga membuat Timnas Italia turun satu peringkat ke peringkat kedua. Posisi ini tidak benar-benar aman mengingat Timnas Albania membuntuti dari peringkat 3 dengan selisih 4 poin saja. Demi menjaga asa mereka ke Rusia, kemenangan menjadi harga mati diraih Gli Azzurri pada laga ini. Lawan yang akan mereka hadapi pada pertandingan ke delapan Kualifikasi Piala Dunia 2018 ini adalah Timnas Israel. Tim besutan Elisha Levy ini tampil kurang impresif di grup G ini, di mana mereka berada di peringkat ke 4 dengan raihan 9 poin saja. Mereka juga senasib dengan Italia di mana mereka juga menelan kekalahan dari Makedonia pad akhir pekan lalu sehingga mereka bertekad untuk menang untuk bangkit dan berusaha untuk menyambung nyawa demi lolos ke Rusia. Namun sejarah pertemuan antara Israel dan Italia tidak berpihak kepada tim tamu. Dari total 4 pertemuan kedua tim sepanjang sejarah, tidak ada satupun laga yang berakhir dengan kemenangan Israel. Prestasi terbaik mereka adalah menahan imbang Italia di Piala Dunia tahun 1970, dan selebihnya mereka menelan kekalahan atas kubu Gli Azzurri. Jelang laga ini, pelatih Giampiero Ventura memiliki sejumlah masalah dengan timnya. Giorgio Chiellini dipastikan absen karena mengalami cedera pada laga kontra Spanyol, sementara Leonardo Bonucci juga harus absen pada laga ini karena mendapat akumulasi kartu. Ventura diprediksi akan memainkan skema 4-4-2 pada laga ini, di mana Ciro Immobile dan Andrea Belotti akan diturunk-

Lima Laga Terakhir Israel

13/11/16 Albania 0 - 3 Israel

16/11/16 Inggris 2 - 2 Spanyol

25/03/17 Spanyol 4 - 1 Israel

25/03/17 Spanyol 4 - 1 Israel

07/06/17 Israel 1 - 1 Moldova

29/03/17 Prancis 0 - 2 Spanyol

12/06/17 Israel 0 - 3 Albania

08/06/17 Spanyol 2 - 2 Kolombia

03/09/17 Israel 0 - 1 Makedonia

12/06/17 Makedonia 1 - 2 Spanyol

Tak Punya Niat Tinggalkan Inter PENYERANG Mauro Icardi menegaskan kembali komitmennya untuk Inter Milan. Icardi mengaku terkesan dengan perlakukan spesial yang diberikan oleh direksi Inter selama ini. Icardi memang menjadi salah satu pemain paling penting bagi Inter Milan. Ia ada-

lah pencetak gol terbanyak Inter dalam beberapa musim terakhir, selain itu, pemain berusia 24 tahun juga menjabat sebagai kapten tim. “Bagi kami, sebagai sebuah keluarga, tinggi di Milan adalah pilihan yang bagus karena anakanak ingin tinggal di sana. Selai itu, Icardi juga bahagia, dia adalah kapten,” ucap agen Icardi, Wanda Nara. “Kami tidak punya niat untuk meninggalkan Inter,” tegasnya. Wanda, yang juga istri Icardi, menyebut bahwa selama ini Inter telah memberikan perlakuan yang spesial pada Icardi. Ia memberi contoh, pada

momen kelahiran putri putri mereka, direksi Inter memberi banyak hadiah. Perlakuan tersebut membuat pemain asal Argentina ini sangat terkesan. Selain itu, Inter juga selalu menunjukkan upaya untuk mempertahankannya saat tim lain datang merayu. “Klub telah melakukan segalanya untuk membuat Icardi bertahan. Tentu saja, kami memperbarui kontrak dengan beberapa perbaikan kesepakatan,” tandasnya. Pada Oktober tahun 2016 lalu, Icardi meneken kontrak dengan Inter hingga tahun 2021.(net/angga)


HALAMAN

BC12

Jendela Iklan SELASA, 5 SEPTEMBER 2017

Mari Beriklan di.. beritacianjur.com

Contact Person

087779994088


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.