C M Y K
SURABAYA & SEKITARNYA JADWAL SALAT SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA
04:18
11:44 14:48 17:51 19:02 JAKARTA & SEKITARNYA
SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA 04:42 12:07 15:13 18:14 19:24
TIDAK TERIMA KORAN DUTA SURABAYA 0821 3185 7586 JAKARTA 0852 5834 3301
MASYARAKAT
MINGGU, 28 FEBRUARI 2016 19 JUMADIL ULA 1437 H
HARGA : RP 3.500
Diakui, Ada Aparat Backingi Narkoba Polisi Bongkar Ladang Ganja 54 Hektare, Terbesar di Indonesia JAKARTA – Perang terhadap narkoba terus digencarkan. Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengakui, bahwa, perdagangan narkoba selalu mencari pelindung dalam menjalankan kegiatan bisnisnya, salah satunya dengan melibatkan oknum TNI. “Karena narkoba adalah bisnis. Dan ini bisnis ilegal. Maka, bisnis ini mencari tempat aman. Tempat yang aman yaitu aparat keamanan Polisi dan TNI,” kata Gatot, usai acara pembukaan Gashuku Nasional dan Rakernas Forki di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Sabtu (27/2) kemarin. Gatot mengaku sadar, bahwa
kesejahteraan prajurit sekarang ini sudah ditingkatkan, namun masih ada oknum dari tingkatan tamtama, bintara atau perwira yang masih saja terlena dengan rayuan bisnis tersebut. “Saya juga sadar. Kesejahteraan prajurit sudah banyak kemajuan. Tapi, untuk hidup normal, dikatakan hidup normal di sini prajurit biasa-biasa saja, tanpa menabung. Jadi, seorang tamtama, bintara, bahkan perwira kalau dia tak menabung, dia tak bisa menyekolahkan anaknya sampai universitas, karena biaya mahal. Ini (bisnis narkoba red.) peluang yang mereka lihat,” tuturnya sebagaimana dikutip
Ada Lantai Pertamina di Kampus Unusa SURABAYA - Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) sedang ngebut menyelesaikan Tower 9 yang terletak di Kampus B, RSI Surabaya Jemursari. Tower 9 itu adalah gedung sembilan lantai untuk perkuliahan, laboratorium dan rektorat. Untuk menyelesaikan lantai demi lantai, Unusa menggandeng beberapa pihak. Salah satunya PT Pertamina (Persero). Unusa meminta Pertamina menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) dalam bidang pendidikan untuk menyelesaikan tahap akhir di lantai empat gedung tersebut yang akan dipakai untuk ruang perkuliahan. Nantinya lantai empat itu akan diberi nama lantai Pertamina. Tidak hanya itu, Unusa juga siap melakukan kerjasama tertulis dengan Pertamina. “Pertamina kan punya rumah sakit, kita ini kampus yang berbasis kesehatan. Kita siap memberikan mahasiswa terbaik untuk rumah sakit Pertamima,” ujar Rektor Unusa, Prof Dr Ir Achmad Jazidie, M.Eng di sela-sela kunjungan Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Dwoi Soetjipto, Sabtu (27/02) kemarin. Kunjungan Dwi Soetjipto ditemani Corporate Secretary Per-
Antara. Terkait upaya pembersihan oknum TNI yang terlibat penyalahgunaan narkoba, Gatot menginstruksikan agar terus dilakukan pembersihan secara rutin. Bila ada yang berhasil melakukan pembersihan, maka diapresiasi. Namun, bila ada oknum yang terkena, maka komandan akan ikut bertanggungjawab untuk menyelesaikannya. “Saya sadar itu. Maka saya ajukan pembersihan. Bagi yang berhasil, memperoleh, mengungkap, itu prestasi. Tapi, bila ada yang tertangkap maka komandannya pun akan bertanggungjawab,” tegas mantan Kepala Staf TNI AD (KSAD) ini. Apalagi, Presiden Joko Widodo juga sudah menginstruksikan perang terhadap narkoba, salah satunya minta Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan pembentukan satuan tugas (Satgas) terpadu untuk memerangi narkoba. Panglima TNI pun mendukung kebijakan tersebut dan siap memberikan bantuan bila diperlukan. “Apa yang dikatakan untuk narkotika, kami siap memberikan 24 jam, memberikan pasukan yang terbaik,” kata Gatot.
“ BACA: Ada Lantai..., hal 7 DUA/WIWIEK WULANDARI
LIP-6
Polisi ‘Gulung’ Ladang Ganja Sementara Kepolisian Republik Indonesia menemukan ladang ganja terbesar di Indonesia seluas lebih dari 54 hektare di kawasan kaki Gunung Selawah,
SIAPKAN PASUKAN TERBAIK : Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo siap memberi apreasiasi bagi prajurit yang bisa bongkar narkoba. Tetapi juga siapkan sanksi bagi komandan yang lengah.
“ BACA: Diakui Oknum..., hal 7
KAGUMI UNUSA : Direktur Utama PT Pertamina, Dwi Soetjipto (kiri), mengaku salut dengan perkembangan Kampus Unusa yang begitu cepat. Tampak Muhammad Nuh (kanan) saat meninjau proyek pembangunan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Sabtu (27/02) kemarin.
R ENUNGAN
Roy ‘Tendang Bola ke Muka’ Jokowi
Manusia yang paling tinggi kedudukannya adalah yang tidak melihat kedudukan dirinya, dan manusia yang paling banyak memiliki kelebihan adalah mereka yang tidak melihat kelebihan dirinya.” (Imam Syafi’i)
JAGAT UNIK
BINTANG.COM
ULAMA LGBT : Di laur negeri, mereka yang mengaku ulama sudah berani terang-terangan mendukung LGBT. Tampak Daayiee Abdullah, Muhsin Hendricks , dan El Farouk Khaki.
Di Aceh, LGBT Dicambuk 100 Kali Dinar: Ini Kesalahan Pemerintah
‘Pernikahan‘ Angsa Hitam TIONGKOK – Ini benar-benar ide gila. Maklum, Tiongkok memang merupakan salah satu negara yang memiliki keunikan yang beragam, jika tidak disebut gila. Warga di Negara Tirai Bambu ini, seolah tak ada habisnya melakukan hal-hal aneh dan menghebohkan dunia. Salah satunya seperti yang terjadi di Zhangjiajie, Tiongkok. Baru-baru ini, digelar sebuah pernikahan di lokasi wisata populer Sungai Baofeng, yang membuat heboh masyarakat. Pasalnya, pesta tersebut bukan pernikahan manusia, melainkan dua ekor angsa hitam. Sepasang angsa terlihat didandani dengan menggunakan pita dan juga tudung putih yang biasa digunakan perempuan Tiongkok saat pernikahan. Tidak ada angsa lain yang ‘diundang’ dalam pernikahan itu. Namun banyak warga yang hadir untuk meramaikan pesta yang terbilang unik tersebut. Media setempat mengatakan ini menunjukkan cinta mereka kepada binatang. Terlebih lagi, angsa dikenal sangat setia dengan pasangannya melebihi manusia. Orang-orang yang datang ke cara itu berharap pasangan angsa tersebut berumur panjang dan hidup bahagia. Angsa hitam diketahui bisa hidup cukup lama hingga mencapai 40 tahun. Andai saja angsa itu bisa bicara, barangkali keduanya akan bilang: Manusia memang sudah pada gila. wk/kr
ACEH – Indonesia disebut-sebut sebagai negara berpenduduk LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender) tertua dan terbesar di Asia. Tahun lalu, Pemerintah Aceh sudah mengantisipasinya dengan menerbitkan Qanun Jinayah yang khusus bagi kaum LGBT. “Qanun Jinayah ini sebagai upaya khusus pencegahan agar LGBT tidak sampai merajalela di Aceh,” kata Munawar A Jalil, Kepala Bidang Hukum Dinas Syariat Islam Provinsi Aceh kepada wartawan, Sabtu (27/2). Hasilnya, menurut Munawar prilaku LGBT semakin berkurang.
Meski belum ada penelitian khusus, tetapi, kasus tersebut sudah jarang terjadi. Tahun kemarin, wilayatul hisbah (Polisi Syariah) Kota Banda Aceh sudah menangkap dua wanita yang diduga pasangan lesbian. Tidak lama kemudian, ditangkap pula pasangan gay. Keduanya ditangkap saat sedang duduk berangkulan dan berpelukan. “Karena duduk berangkulan dan berpelukan, petugas langsung memeriksa dan kita menduga mereka ini pasangan lesbi dan gay. Dan benar mereka mengakuinya,” kata Kepala Seksi Penegakan Peraturan Undang-undang dan Syariat Islam,
“ BACA: Di Aceh, LGBT..., hal 7
JAKARTA – Debat rutin yang digelar Sindotrijaya, Sabtu (27/2) kemarin berjalan seru. Kali ini topiknya ‘Polemik PSSI’. Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo yang hadir dalam diskusi di kawasan Cikini tersebut langsung menendang bola ke ‘muka’ Presiden Jokowi. Dalam acara tersebut ia berkalikali menyalahkan pemerintah yang tega membuat dunia sepakbola kita menjadi karut marut. “Kemenpora dan yang lainnya adalah orang hebat dan mereka tidak salah karena hanya menjalankan tugasnya. Namun saya melihat yang salah adalah atasannya (Presiden Jokowi). Saya rasa ada perintah yang salah dari atasnya,” ujar Roy Suryo. Menurut Roy, Menpora saat ini memang terlalu sering bicara rencana yang belum pasti. Kendati begitu, Roy mengaku tidak ingin menyalahkan Menpora ataupun anak buahnya. Pria yang identik dengan kumisnya tersebut mengatakan bahwa kisruh yang terjadi saat ini adalah murni salah Presiden Jokowi, yang telah salah memberikan perintah. Menurut Roy presiden seharusnya berbicara langsung atas nama pemerintah mengenai masalah ini. Ia juga meminta presiden tetap jujur pada saat memberikan
Roy Suryo: Sepakbola Indonesia bermasalah karena salah pemerintah Kok nggak dulu-dulu Pak Roy bilang begitu!
ROY SURYO pendapat. “Pak Jokowi dan Wapres harus berbicara. Biarkan orang pertama yang berbicara, namun sekali lagi sampaikan pada masyarakat jika ingin mencabut maka harus dicabut tetapi jika tidak ya tidak, biar jelas,” tandasnya. Seperti diberitakan, Menpora Imam Nahrawi memutuskan untuk membekukan organisasi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia pada April 2015. Kebijakan ini berimbas negatif bagi sepakbola nasional karena Indonesia mendapat hukuman dari FIFA pada Mei 2015.
“ BACA: Roy ‘Tendang..., hal 7
DUA BELAS SANTRI AN-NUR TERSERET OMBAK PARANGTRITIS
TANYA JAWAB KEISLAMAN Kolom tanya jawab keislaman ini diasuh KH Abdurrahman Navis LC MHI, wakil ketua PWNU Jatim, direktur Aswaja NU Center Jatim. Pembaca bisa mengajukan pertanyaan via email ke: Dumas@sby.centrin. net.id atau SMS ke 08121624247
Mendapatkan Hidayah? Assalamu’alaikum Wr. Wb. Ustadz, sejak kapan manusia mendapat hidayah dan siapa saja? Dan bagaimana status orang yang tidak mengenal agama sama sekali di sisi Allah?
Danang, Hanyut di Surakarta Ditemukan di Jawa Timur Tak ada yang mengira, Danang (7) yang hanyut di selokan dekat rumahnya, Surakarta, bisa larut sampai ke Bengawan Solo. Baru (Sabtu 27/2) kemarin janazahnya ditemukan di Tuban, Jawa Timur. Sementara 2 dari 12 santri PP Tahfidz An-Nur Bantul, yang terseret ombak Parangtritis belum ditemukan. TUBAN – Enam hari sudah isak tangis keluarga Danang (7), warga Krajan RT 05 RW 03 Mojosongo, Jebres, Surakarta itu tak terhenti, setelah tahu anaknya yang baru menginjak SD hanyut ketika bermain bersama teman-temannya di
COMMENT Habiburokhman: Kalau Teman Ahok bisa kumpulkan 730 ribu KTP, saya terjun dari Monas Monasnya digulingkan dulu pak, biar Ɵdak ceprot
Udin, Rambipuji Jember
TRIB-N
DUA BELUM DITEMUKAN : Tim pencari korban masih terus bergerak. Kini tinggal dua santri yang belum ditemukan.Tim masih terus akan menambah jumlah pasukan, di samping tenaga pondok pesantren. selokan, tidak jauh dari rumahnya Senin (22/2) lalu. Selokan itu memang penuh air,
dan terhubung dengan sungai kecil yang menghubungkan dengan Bengawan Solo. Begitu hujan turun,
teman-teman Danang beranjak dari
“ BACA: Danang, Hanyut..., hal 7
Wa’alaikumussalam Wr. Wb. Mas Udin yang saya hormati. Hidayah itu artinya ‘petunjuk’, maksudnya petunjuk Allah SWT kepada manusia ke jalan yang lurus sesuai syariat Allah SWT. Manusia mendapatkan petunjuk sejak sesorang itu mengakui dengan sadar bahwa Allah sebagai Tuhan yang menciptakan, menghidupkan dan mematikan juga yakin bahwa, Allah SWT yang wajib di sembah dan Nabi Muhammad adalah utusan allah SWT yang terakhir.
“ BACA: Mendapatkan..., hal 7 Editor : Mokhammad Kaiyis Layouter : Sulistyorini
C M Y K
03
PONDOK PESANTREN
DUTA MASYARAKAT SENIN,20 JUNI 2012 MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Berawal dari Kepedulian Pegawai Pajak PONDOK Pesantren Assalaam Manado didirikan pada tahun 1989. Pada waktu itu masih bergabung dengan Yayasan Karya Islamiyah, kemudian pada tahun 2000 memisahkan diri dari Yayasan Karya Islamiyah, dan mendirikan yayasan baru yang diberi nama Yayasan Assalaam. Proses pemisahan ini terjadi karena operasional pendidikan, pemeliharaan sarana dan pengembangan fisik sepenuhnya ditangani pesantren bersama pendiri Assalaam dan donator tetap. Dan Alhamdulillah proses ini berjalan lancar tanpa ada hambatan berkat kerja tim kecil yang sangat apik dan mulus melalui sistem musyawarah dan pendekatan yang sangat bijak. Masa peralihan diselenggarakan pada tanggal 30 Juli tahun 2000 dan dengan dihadiri Bapak Dr. Bambang Sudibyo yang pada waktu itu menjabat sebagai Menteri Keuangan RI era presiden KH. Abdurahman Wahid. Donator yang pada umumnya berasal dari pegawai direktorat jenderal pajak muslim, baik yang bertugas di Manado maupun di luar Manado, yang masih aktif maupun yang tidak aktif (pensiun). Dibentuklah susunan pengurus Yayasan Assalaam. Yang pada saat itu bersepakat bahwa semua lembaga berlebel Assalaam di Manado secara resmi memiliki badan hukum baru yang bernama Yayasan Assalaam dengan akte notaries, tanggal 27 Juli tahun 2000 No: 13 dari Ibnu Hanny, SH sebagai notaries. Pondok pesantren Assalaam berdiri atas inisiatif dan ide para tokoh pegawai pajak muslim Manado yang menggalang dana zakat, infaq dan sedekah (ZIS) untuk mengembangkan kepedulian terhadap masyarakat muslim Manado. Baik dalam memenuhi permohonan bantuan secara pribadi maupun kelompok untuk kepentingan pembangunan sarana ibadah, sosial, pendidikan dan lain sebagainya. Gerakan sosial ini dimotori oleh panitia pembangunan yang dipimpin Bapak Drs. Soemijanto. Ketika dana sudah terkumpul, maka pembebasan tanah dan pembangunan sarana dimulai. Pada tahun 1988 dibangunlah masjid sebagai sarana ibadah, diberi nama Masjid Assalaam yang berlokasi di perumahan pajak Wale Temboan di Jln. 17 Agustus Manado. Kemudian dibangun panti asuhan sebagai lembaga sosial yang diberi nama Panti Asuhan Assalaam. Setelah itu dibangun lembaga pendidikan dengan sistem boarding school yang diberi nama Pondok Pesantren Assalaam. Semula Pondok Pesantren Assalaam hanya menerima santri putri dan hal ini berlangsung dari tahum 1989 sampai dengan tahun 2004. Pada tahun 2005 mulai dibuka penerimaan santi putra dengan niat untuk membentuk kader-kader pemimpin yang siap dan sanggup meneruskan estafet kepemimpinan khususnya di Pondok Pesantren Assalaam Manado. Figur pimpinan di sebuah pondok pesantren menjadi salah satu syarat utama bagi eksistensi lembaga tersebut. Pondok Pesantren Assalaam sudah empat kali mengalami pergantian pimpinan pesantren, yaitu:. Drs KH Abdurrahman Latukau, Lc (1989 sd 1995), Dra. Hj. Khadijah Munir (1995 sd 1996), KH. Khalillullah Ahmas, Lc., M.Pd.I (1996 sd 2010) dan KH. Ahmad Junaedy, Lc (2010 sd sekarang) Pondok Pesantren Assalaam menerapkan sistem pendidikan Nasional dari Kementrian Agama dan Kementrian Pendidikan Nasional dengan Kurikulum Satuan Tingkat Pendidikan (KTSP) tanpa meninggalkan kultul pesantren dengan Pendidikan Islam dan Kepesantrenan yang berdasarkan Alquran dan hadis, dengan sistem pembelajaran dan pembinaan dengan pendekatan praktis yang dikemas dengan nilainilai akhlakul karimah. Pembinaan santri selama proses pembelajaran formal di kelas ditangani oleh Kepala-kepala Sekolah/Madrasah beserta jajarannya; yaitu kepala MTs, Kepala Mad. Aliyah dan Kepala Sekolah SMK dan wakil-wakilnya, bagian pengajaran, Guru BP, dan seluruh staf pengajar. Pembinaan lebih mengutamakan pencegahan agar anak didik tidak melakukan berbagai palanggaran, daripada perbaikan setelah terjadinya pelanggaran yang mereka lakukan. Pola pembinaan ini menuntut kepala-kepala madrasah/sekolah dan para guru proaktif terhadap peserta didik, agar pembinaan dapat mencapai hasil yang maksimal. Adapun pembinaan santri di luar jam belajar formal berada di bawah tanggung jawab bidang kepondokan dan seluruh guru dan Pembina dalam (guru yang tinggal di asrama pesantren). Pembinaan ini waktunya lebih panjang, dan mekanismenya lebih rumit karena mencakup seluruh kehidupan santri, mulai dari keluar sekolah jam 13.45 siang sampai masuk kelas jam 07.00 pagi hari berikutnya. Untuk memudahkan pembinaan para santri agar memperoleh hasil yang maksimal, maka pembinaan diklasifikasi menjadi beberapa katagori; antara lain pembinaan dalam beribadah seperti shalat berjamaah, membaca Alquran. Selain itu santri juga diajari hadis, ulumul quran, fiqh, tauhid, tafsir, ulmul hadis, sirah nabawiyah, tajwid. Di bidang tata bahasa santri diajari kitab imla’, nahwu, sharaf, muhadatsah, mahfudzat. Selain itu santri juga diajari cara membaca kitab gundul dan kaidahnya.psl/mas
MENGAJI: Santri Ponpes Assalaam saat mengaji Alquran .
DEWAN GURU: Ponpes Assalaam saat menerima kunjungan tokoh cendikiawan Muslim Prof Dr Marwah Daud Ibrahim. Dewan Guru ponpes saat berfoto bersama dengan Marwah Daud Ibrahim.
Ponpes Assalaam Bunaken Manado anado sudah dikesankan sebagai provinsi Kristen. Sehingga jarang terpikirkan oleh banyak orang, bahwa di Manado, Sulawesi Utara terdapat pondok pesantren. Soalnya kesan yang selama ini berkembang di media massa telanjur mencitrakan Manado dan Provinsi Sulawesi Utara pada umumnya sebagai daerah basis Kristen. Memang, oleh penjajah Belanda dulu, Sulawesi Utara hendak dijadikan wilayah Kristen. Bahkan, saat ini Kabupaten Minahasa, merupakan pusat Evangelis se-Asia Tenggara (ASEAN). Citra Manado sebagai pusat Kristen tak seluruhnya benar. Di kota tersebut, populasi umat Muslim tak kalah banyaknya dengan umat Kristen. Menurut Abjan Khalik, kepala Urusan Urais dan Haji Kota Manado. Berdasarkan sensus penduduk tahun 1999, jumlah Muslim di Manado mencapai 49 persen, sedangkan Kristen 51 persen. ‘’Namun data tahun 2003 menunjuk-
Tonggak Dakwah Islam di Sulawesi Utara
kan persentase jumlah pemeluk Islam dan Kristen sama, yakni 50:50,’’ tuturnya. Bukti keberadaan umat Muslim di Manado dapat dilihat terutama dari simbol-simbol keislaman, seperti masjid, pondok pesantren, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Model, jaringan radio Muslim, dan yayasan Muslim.Ponpes Putri Assalam merupakan salah satu tonggak dakwah di Manado. Pesantren tersebut terletak di Dusun Bailang, Kecamatan Bunaken, Kota Manado. Menurut pimpinan pondok, Kholilullah Ahmas, Pesantren Putri Assalaam didirikan tahun 1989. Pendirinya adalah Sumianto dan kawan-kawan, asal Jakarta. Pesantren itu berdiri di atas lahan seluas satu hektar. Asramanya ada dua. Sedangkan gedung sekolahnya tiga lantai yang terdiri dari 12 kelas. Gedung tersebut dilengkapi dengan perpustakaan, kantor, laboratorium IPA, dan laboratorium komputer. Dia menambahkan, murid-
murid pesantren itu tidak hanya terbatas dari Manado. Para santri juga datang dari berbagai wilayah lain di Provinsi Sulawesi Utara, seperti Minahasa, Bitung, dan Bolmong. ‘’Alhamdulillah, keberadaan pesantren ini juga telah menarik muridmurid dari luar Manado,’’ ungkap alumnus Riyadh, Saudi Arabia (1986) itu. Dia menegaskan, keberadaan Pesantren Putri Assalam di Manado sangat penting. Setidaknya ada dua alasan. Pertama, misi dakwah. ‘’Islam masih dianggap minoritas di Manado maupun Sulut pada umumnya. Nah, keberadaan pesantren ini dapat dikatakan sebagai tonggak dakwah di daerah yang populasi Kristennya masih dianggap dominan,’’ tuturnya. Kedua, meningkatkan mutu keislaman umat Muslim di Manado. ‘’Umat Muslim di Manado terus bertambah dari waktu ke waktu. Namun, kualitas keimanan mereka masih sangat beragam.
Apalagi sebagian kecil dari mereka merupakan muallaf (orang yang baru berpindah dari agama lain ke Islam). Di sinilah pentingnya keberadaan pesantren untuk mendakwahkan agama Islam kepada para pemeluknya atau umat Muslim. Jadi, untuk meningkatkan mutu keimanan dan keislaman umat Islam itu sendiri,’’ ujarnya. Kholilullah menyebutkan, selama ini mutu lulusan Pesantren Assalam menggembirakan. Banyak di antara alumni Aliyah melanjutkan ke Kedokteran, FMIPA, dan Ekonomi, di Universitas Sam Ratulangi maupun Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Manado. ‘’Bahkan, ada pula yang melanjutkan kuliah ke Mesir,’’ katanya. Dia menjelaskan, sebetulnya minat masyarakat Manado, khususnya, maupun Sulawesi Utara umumnya, untuk memasukkan anaknya ke Pesantren Putri Assalam cukup besar. ‘’Namun mereka terkendala oleh kemampuan ekonomi, karena sebagian besar Muslim di Sulawesi Utara merupakan petani dan nelayan,’’ ungkapnya.rul/psl
Banyak Mualaf di Kota Manado BERDASARKAN sensus penduduk tahun 1999, jumlah Muslim di Manado mencapai 49 persen, sedangkan Kristen 51 persen. Namun data tahun 2003 menunjukkan persentase jumlah pemeluk Islam dan Kristen sama, yakni 50:50. Dari mana perubahan persentase itu? Ini pun menarik. Menurut Abjan Khalik, kepala Urusan Urais dan Haji Kota Manado, banyak orang Kristen di Manado yang pindah dari pusat kota ke pinggir kota. ‘’Tanah mereka dijual, yang beli para pengusaha Muslim yang tinggal
KAJI: Suasana kajian keagamaan di Ponpes Assalaam Manado
di Jakarta, Makassar, Gorontalo, dan Ternate,’’ tuturnya. Ada pula faktor lain yang tak boleh dilupakan. ‘’Kini makin banyak muallaf (orang Kristen yang mendapat hidayah lalu masuk Islam, {red}) di Manado. Hal itu antara lain terjadi melalui perkawinan asimilasi. Juga sebagai buah gencarnya dakwah yang dilakukan oleh tokoh-tokoh Muslim di Manado, baik dakwah langsung maupun melalui media massa, khususnya jaringan radio Muslim di Manado,’’ paparnya. Meskipun demikian, ada yang terasa sangat kurang di Manado.
Yakni media cetak Muslim. ‘’Umat Muslim Manado amat merindukan kehadiran koran dan majalah Islam, agar dapat menyuarakan kepentingan umat Islam secara fair,’’ tutur Abdul Azis Wakid, salah seorang tokoh Muslim Manado. Kehadiran media massa Muslim memainkan peran yang tak kalah penting dengan pondok pesantren, sekolah maupun masjid. ‘’Semua harus bergerak serempak, agar umat Muslim di Manado makin maju dan memiliki pengaruh serta posisi tawar yang lebih baik,’’ tandasnya.psl/ms
Editor : Mahrus Ali Layouter : Imron
04 JAKARTA Peristiwa
JAKARTA- Warga RW 02, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dikejutkan dengan kemunculan ular sanca di bawah posko siskamling RW setempat. Ular sanca sepanjang 3,5 meter yang diduga berasal dari Kali Krukut tersebut berhasil ditangkap petugas Penanganan Prasarana Sarana Umum (PPSU) dan diamankan d halaman kantor kelurahan. “Ular itu nongol di selokan di bawah pos ronda RW 02. Ada warga yang melihat, tapi enggak berani. PPSU yang piket malam nungguin. Karena enggak keluar, petugas ngobok air selokan biar ularnya keluar. Akhirnya keluar juga, langsung ditangkap sama warga dan PPSU,” kata Sarwanto, Lurah Petogogan, kemarin. Sarwanto mengatakan, kemunculan ular sanca di wilayah Petogogan saat musim hujan bukan kali pertama terjadi. Ular tersebut diduga terbawa arus Kali Krukut yang tengah meluap hingga permukiman warga. “Kalau ketangkep sering. Biasanya dari sebelah Kelurahan Pela Mampang. Kalau ular lagi lapar bahaya, ini ancaman. Apalagi kalau banjir, anak-anak kecil pada main air,” ujarnya. Ia menambahkan, ular sanca yang ditemukan warga dan berhasil dtangkap petugas PPSU tersebut saat ini telah dibawa ke Taman Margasatwa Ragunan (TMR). aan
DUTA MASYARAKAT SENIN,20 JUNI 2012 MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Tanpa Waduk Pluit Jakarta Tenggelam
SANCA: Ular sanca 3,5 meter yang ditemukanwarga Petogogan.
Ular Sanca 3,5 Meter Kejutkan Warga
RAYA
JAKARTA-Waduk Pluit punya peran vital di Jakarta. Jika Waduk Pluit sampai tak bisa menampung air, ia memastikan, hampir sebagian besar wilayah di Jakarta, tak terkecuali Istana Kepresidenan, akan kebanjiran. Penegasan itu diungkapkan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama saat acara peresmian Kantor Satrolda Ditpolair Polda Metro Jaya, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (27/2) kemarin. Adapun lokasi Kantor Satrolda Ditpolair tidak jauh dari Waduk Pluit. “Mau nenggelemin Jakarta, nenggelemin Istana itu paling gampang.
Jebolin aja ini Waduk Pluit. Selesai,” kata Ahok. Ahok kemudian menceritakan saat ia meluapkan kemarahan kepada PLN pada awal 2015. Penyebabnya, PLN saat itu mematikan aliran listrik di Waduk Pluit dan sekitarnya. Menurut Ahok, akibat dimatikan, pompa air di Waduk Pluit tidak berfungsi. Hal inilah yang membuat kawasan-kawasan sekitarnya kebanjiran. “(Ketinggian) air naik 1,8 meter. Sunter, Ancol, semua tenggelam. Pompa sama travonya kerendem, begitu dihidupkan, narik air sudah enggak bisa karena air datang begitu
banyak,” ujar dia. Menurut Ahok, alasan PLN mematikan aliran listrik untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan tidak masuk akal karena Waduk Pluit dan sekitarnya saat itu belum terendam. “Makanya, saya marah betul,” kata dia.Ia mengaku sering ditertawakan sebagian orang akibat kebiasaannya yang sering mengaitkan timbulnya banjir sebagai sabotase. Padahal, Ahok mengaku tidak asal bicara saat melontarkan pernyataan itu. Menurut Ahok, kebiasaannya mengkaitkan timbulnya banjir sebagai sabotase berawal saat terjadinya
banjir di wilayah Jakarta Utara pada awal 2015. Saat itu, ia menyebut munculnya banjir disebabkan tidak berfungsinya pompa air di Waduk Pluit akibat dimatikannya aliran listrik oleh PLN. “Ini yang saya bilang sabotase. Tapi saya diketawain,” katanya. Menurut Ahok, akibat tidak berfungsinya pompa air, Waduk Pluit tidak dapat menampung air. Akibatnya, air meluap hingga ketinggian 1,8 meter. Ahok menyebut saat itu, ada sejumlah orang yang mendatanginya untuk menandatangani surat permohonan status darurat
banjir. “Itulah kenapa saya bilang sabotase, saya tidak mau sebut, tapi ada lah beberapa orang yang menemui saya minta tandatangani darurat banjir. Saya bilang enggak bisa,” ujar dia. Apabila saat itu ia menandatangani surat tersebut, maka institusi yang menangani masalah banjir bisa langsung menggelontorkan dana hingga Rp 57 miliar. “Kalau saya tandatangani, berarti yang menangani banjir bisa mengeluarkan uang Rp 57 miliar untuk bantuan-bantuan yang tidak bisa kita lacak,” kata mantan Bupati Belitung Timur ini. kpc
Jika 1 Juta KTP Terkumpul, Ahok Maju lewat Independen
Politik
PDIP Buka Penjaringan Cagub Banten SERANG- DPD PDIP Provinsi Banten mulai membuka pendaftaran penjaringan dan penyaringan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten. Penjaringan dilakukan dalam rangka menghadapi Pilgub Banten 2017. “Pendaftaran mulai dibuka tanggal 29 Februari sampai 19 Maret 2016,” kata Ketua DPD PDIP Banten HM Sukira didampingi Sekretaris DPD Eri Suheri serta sejumlah pengurus PDIP Banten di Serang, Sabtu (27/2), kemarin. Sukira mengatakan, penjaringan dan penyaringan bakal calon gubernur dan wakil gubernur tersebut sesuai dengan instruksi DPP PDIP cNo 1226, kemudian sesuai dengan UU 8 Tahun 2015 dan Peraturan Partai PDI Perjuangan No 4 Tahun 2015. “Pendaftaran bisa dilakukan di DPC, DPD dan juga DPP. Surat edaran sudah kami sampaikan ke DPC seluruh Banten,” kata Sukira. Ia mengatakan DPD hanya melakukan penjaringan dan penyaringan bagi kader maupun non kader PDIP yang mendaftar, sedangkan keputusan tetap ada di DPP PDI Perjuangan. “Pendaftaran ini terbuka untuk masyarakat Banten dan tidak dipungut biaya apapun,” kata Sukira. Sementara Sekretaris DPD PDIPBanten Eri Suheri mengatakan persyaratan untuk pendaftaran tersebut secara umum normatif dan peserta harus mengikuti mekanisme yang diatur oleh partai. Selain itu, pendaftar tersebut juga nantinya harus mengikuti sekolah partai satu sampai tiga minggu yang diselenggarakan di DPP. “Jadi pendaftarannya tidak berpasangan, tapi perorangan yakni untuk bakal calon gubernur dan wakil gubernur. Kami sudah membentuk tim verifikasi,” kata Eri. Menurutnya, semua kader maupun non kader, termasuk Gubernur Banten Rano Karno sebagai kader PDIP, harus mengikuti mekanisme yakni mendaftarkan diri, Baik di DPC, DPD maupun di DPP. “Hanya saja kalau untuk kader PDI P yang sudah mendaftar di PDI P tidak boleh mendaftar di partai lain. Kalau untuk kader partai lain boleh daftar di sini dan juga bisa daftar di partai lainnya,” kata Eri. rat
ANT
WAJIB SERTIFIKAT GEDUNG BERTINGKAT: Pekerja menyelesaikan pembangunan gedung bertingkat di Jakarta, Sabtu (27/2) kemarin. Pemprov DKI Jakarta mewajibkan pembangunan gedung bertingkat di Ibu Kota disertai dengan Sertifikat Layak Fungsi yang bertujuan untuk memberikan jaminan jika bangunan tersebut tahan terhadap goncangan bencana alam.
Targetkan 95 Ribu Balita Dapatkan Imunisasi Polio BOGOR- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor menargetkan sekitar 95 ribu balita harus melakukan imunisasi vaksin polio pada Pekan Imunisasi Nasional (PIN) 2016 yang digelar 8 hingga 15 Maret nanti. Seksi Pencegahan Pemberantasan Penyakit Menular (P3M) Dinkes Kota Bogor Siti Robiah mengungkapkan target sasaran tersebut menjadi acuan. “Kita menargetkan paling tidak 90 persen anak-anak dari populasi di setiap daerah bisa divaksin polio,” kata Siti, Sabtu (27/2), kemarin. Meski Indonesia, termasuk Bogor sudah bebas polio, namun bukan berarti tidak mungkin penyakit tersebut tidak kembali menjang-
kit anak-anak. Menurut Siti, ada beberapa negara yang masih bisa menularkan penyakit polio. “Di Timur Tengah seperti Afghanistan itu juga masih ada yang terjangkit polio apa lagi daerahnya rawan konflik,” tutur siti. Keadaan tersebut yang membuat pelayanan kesehatan susah menjangkau masyarakat di negara itu. Mungkin negara itu memang jauh dari Indonesia, tapi kata dia, importasi atau imigrasi juga bisa mempengaruhi penularan penyakit polio. Siti menjelaskan, penularan polio melalui tinja lalu jika ada masyarakat dari negara yang masih rawan polio masuk ke Indonesia dan
kemungkinan menderita polio maka bisa menular. “Di dalam tinjanya ada virusnya. Ketika buang air besar mengandung virus. Apa lagi penyakit polio juga tidak ada gejala sebelumnya. Bisa saja kan, di Indonesia banyak TKI belum lagi jamaah haji juga,” ungkap Siti. Melihat kasus sebelumnya, Siti menjelaskan pada 2005 terjadi wabah polio di Kecamatan Cidahu, Sukabumi. Hal tersebut kemungkinan anak-anak di wilayah tersebut tidak mempunyai kekebalan imun polio sehingga bisa terjangkit. Untuk itu, lanjut dia, Indonesia masih mempunyai waktu empat
tahun lagi untuk mencapai eradiksi polio dunia pada akhir 2020. Dikhawatirkan, sisa empat tahun tersebut bisa rusak karena masih ada imigrasi di Indonesia sehingga harus memanfaatkan PIN 2016 menjadi momentum bagi anak-anak untuk mendapatkan kekebalan imun polio. “Misal di daerah Tanah Sereal ada 100 anak lalu di situ yang divaksin 80 saja maka 20 yang lainnya bisa terlindungi,” tutur Siti. Ia menegaskan, virus tidak bisa hidup di wilayah yang mempunyai kekebalan sehingga dibutugkan paling tidak cakupan 90 persen anak yang harus melakukan imunisasi. rul
Air Keran Berbau, Ternyata Ada Mayat di Dalam Bak JAKARTA-Sesosok jasad pria ditemukan di dalam sebuah tempat penampungan air milik seorang warga, Chairul (40), di Gang Haji Mugni, Jalan Mampang Prapatan VI RT 02/RW 02 Kelurahan Tegal Parang, Jakarta Selatan, Sabtu (27/2), kemarin. Mayat tersebut diketahui bernama Reza Alviansyah (22), tetangga Chairul yang tinggal tak jauh dari rumahnya. Menurut keterangan
Chairul, ia mendengar suara seperti orang lari sekitar pukul 02.00 WIB saat ia tidur di lantai dua rumahnya. Namun, dia tidak mengindahkan hal itu dan kembali istirahat. “Saat saksi akan melaksanakan shalat subuh dan mengambil air, mereka (warga) heran karena airnya jadi keruh dan berbau. Saksi langsung mengecek torent dan menemukan seorang mayat,” ujar Kasubag Humas Polres Metro Jakarta
Selatan Kompol Purwanta, Sabtu (27/2) kemarin. Kompol Purwanta menjelaskan, Reza terpeleset hingga jatuh ke tempat penampungan air. Ia menuturkan, korban diduga mengalami masalah kejiwaan. “Menurut keterangan saksi-saksi, korban mengalami gangguan kejiwaan dan sempat berobat alternatif di Banten,” ungkapnya. Warga langsung melaporkan hal
ini ke Polsek Mampang. Tak lama berselang, petugas gabungan dari Polsek Mampang dan pemadam kebakaran dan penanggulangan bencana wilayah Jakarta Selatan langsung mendatangi lokasi. Setelah proses pengangkatan dari dalam tempat penampungan air sedalam 5 meter tersebut, jasad korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan, untuk otopsi. kol
JAKARTA- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Aho)k berjanji akan maju mencalonkan diri sebagai calon independen apabila Teman Ahok bisa mengumpulkan dukungan hingga 1 juta data KTP. “Saya sudah putuskan, kalau Teman Ahok bisa dapat sejuta, saya akan (jadi) calon independen,” kata dia seusai menghadiri sebuah acara di Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (27/2), kemarin. Walaupun nantinya maju mencalonkan diri sebagai calon gubernur melalui jalur independen, Ahok menyebut, ada sejumlah partai yang akan tetap mendukungnya. “Kan Nasdem sudah, Hanura secara lisan sudah. Mungkin bisa PAN, PKB. Saya harap PDI-P juga mau mendukung,” ujar Ahok. Teman Ahok adalah kelompok relawan pendukung Ahok. Sejak pertengahan 2015, mereka mengumpulkan data KTP warga Jakarta yang mendukung Ahok. Data KTP merupakan syarat yang dibutuhkan calon yang ingin maju melalui jalur independen. Sampai sejauh ini, Teman Ahok mengklaim sudah mengumpulkan sekitar 700 data KTP. Namun pada satu sisi, ia masih “galau” akan janjinya itu. Menurut Ahok, sejumlah partai sudah menyatakan tetap mendukung walaupun dia maju melalui jalur independen. Namun, Ahok mengaku akan repot apabila nantinya PDI-P menyatakan ingin mengusungnya. “Karena wakil saya PDIP, saya harap PDIP juga mau mendukung. Yang repot kalau PDIP mau mengusung,” tambahnya. Teman Ahok adalah kelompok relawan pendukung Ahok. Belakangan, mereka melontarkan kekhawatiran tentang kemungkinan majunya Ahok melalui partai politik. Hal itu menyusul klaim Ahok yang mengaku sudah mendapat lampu hijau untuk didukung PDI-P. Jika Ahok maju melalui partai politik, maka data KTP yang sudah dikumpulkan Teman Ahok tidak akan berguna. Itu artinya perjuangan yang mereka lakukan sia-sia. Ahok mengapresiasi usaha yang dilakukan Teman Ahok. Ia bahkan kagum karena data KTP yang dikumpulkan tanpa mengeluarkan uang sepeserpun. “Tidak gampang lho mengisi formulir sampai satu juta orang itu. Ngumpulin 10.000 aja capek. Ternyata mereka kerja,” ujar Ahok. kcp/jk1
Rianti Bunuh Bocah Dua Tahun karena Kesal
TERSANGKA: Riyanti (kanan) usai diperiksa polisi.
JAKARTA - Riyanti, pembunuh Marvel, awalnya mengaku bahwa bocah berusia 2 tahun itu luka di kepala karena terjatuh dari tempat tidur. Hal itu dikatakannya kepada ayah Marvel, yang juga kekasihnya, Ray. Marvel kemudian dibawa Rumah Sakit Eka Hospital, Serpong, Tangerang Selatan. “Tanggal 1 Februari 2016 korban mengalami luka di kepala dan kejang-kejang, langsung dibawa ke RS. Setelah dirawat di RS selama enam hari, korban tidak bisa diselamatkan dan meninggal dunia,” tegas Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Krisna di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (27/2) kemarin. Dari hasil pemeriksaan di RS, diduga ada luka pendarahan di
bagian kepala dalam Marvel. Merasa ada yang mengganjal, ayah Marvel melaporkan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya pada Selasa (16/2). Setelah mendapatkan sejumlah informasi baik dari penyidik, saksi-saksi dan hasil pemeriksaan kepolisian, pada Senin (22/2), polisi membongkar kuburan Marvel dan melakukan otopsi. “Dari hasil otopsi ditemukan bahwa luka-luka yang terdapat pada korban bukan karena terjatuh dari tempat tidur. Luka tersebut karena adanya pukulan menggunakan benda tumpul,” ujarnya. Berdasarkan penyelidikan, polisi menduga bahwa kejadian itu terdapat kejanggalan. Pada Jumat (26/2) polisi akhirnya
menangkap pelaku yang sedang berkerja di Giant CBD, Serpong, Tangerang Selatan. “Tadi malam yang bersangkutan ditangkap dari hasil gelar perkara. Saat melakukan pemeriksaan pelaku mengakui telah membunuh korban dengan membenturkan kepala korban sebanyak tiga kali ke tembok,” ucapnya. Akibat ulahnya, Riyanti dijerat banyak pasal, antara lain Pasal 80 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara. Selain itu, Riyanti juga dijerat Pasal 351 ayat 3 KUHP, Pasal 338 KUHP dan Pasal 359 KUHP. Kepada petugas Riyanti mengaku menganiaya korban lantaran anak tersebut muntah di sprei yang baru ia ganti. “Awal-
nya saya kesal dengan Marvel karena dia muntah-muntah di sprei yang baru saya ganti,” ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (27/2). Riyanti mengaku akibat korban muntah, ia tak bisa mengontrol emosinya dan langsung membenturkan kepala anak tersebut ke dinding kamar. “Saya khilaf akhirnya saya benturkan kepala Marvel sebanyak tiga kali,” ucapnya. Rianti mengaku menyesal telah melakukan tindakan tersebut. Ia pun meminta maaf kepada keluarga korban karena telah menghilangkan nyawa anak pacarnya itu. “Saya belum sempat minta maaf sama Marvel, saya minta maaf sama papa mamanya Marvel dan keluarganya,” ucapnya. koz/kol
Editor : Ali Mahrus Layouter : Sulistyorini
05
DAERAH
Hadiah Mobil
DUTA MASYARAKAT SENIN,20 JUNI 2012 MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Kota Lumpuh Direndam Banjir
Ternyata Kreditan, Sekda Minta Diselesaikan SITUBONDO-Karena hadiah utama mobil dalam event jalan sehat Situbondo-Pasirputih (Siput) pada tahun 2015 lalu itu merupakan mobil kreditan. Kasus tersebut mendapat perhatian langsung oleh Pemkab Situbondo. Bahkan, Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Situbondo Drs Syaifullah MM itu akan segera memanggil Tulus Priatmaji selaku Kepala Dispaparbudpora dan penanggung jawab dalam event tersebut. ”Saya kaget mendengar berita Pemkab akan disomasi pemenang hadiah utama event jalan sehat Siput, karena ternyata hadiah utamanya mobil kreditan,” kata Syaifullah, Sabtu (27/2). Menurutnya, dirinya baru mengetahui mobil hadiah utama jalan sehat siput itu kredit dari wartawan, karena selama ini dirinya mengaku tidak pernah diberi laporan pembelian hadiah mobil Datsun tersebut. “Untuk menindaklanjuti pemberitaan tersebut, kami langsung menghubungi Tulus Priatmadji selaku Kepala Diparbudpora dan penanggung jawab. Saat ini dihubungi melalui ponselnya, dia mengakui mobil hadiah tersebut masih bermasalah,” bebernya, Oleh karena itu, Syaifullah berjanji akan memberikan penjelasan lebih lanjut jika sudah mendengar laporan masalah mobil hadiah tersebut dari Tulus Priatmadji. “Yang pasti, jika permasalahan mobil hadiah itu berada di pihak penyelenggara. Maka saya akan meminta untuk segera menyelesaikannya,” katanya.fat
Ketinggian Air Capai 2 Meter SAMPANG - Banjir bandang setinggi 2 meter merendam separuh Kota Sampang sehari semalam, sabtu (27/02). Bencana banjir ini bukan hal yang baru bagi masyarakat kota Sampang, namun masyarakat mengaku kecewa dengan peran pemerintah kabupaten Sampang yang di nilai tidak serius mengatasi banjir yang kerap terjadi setiap musim penghujan. Akibatnya, Kota Sampang lumpuh, Akses jalan propinsi maupun jalan Kabupaten yang menghubungkan Sampang - Pa-
mekasan dan Bangkalan juga terendam banjir, sehingga akses jalan tersebut terputus. Untuk mengendalikan arus lalu-lintas, aparat kepolisian resort Sampang menggunakan satusatunya jalan Kabupaten yang ada, walaupun kondisinya rusak dan sempit, yaitu areal tambak garam di jalan Makbul-jalan Syamsul Arifin. Kendaraan dari arah SampangPamekasan dan Bangkalan atau sebaliknya, terjadi penumpukan di jalan tersebut. Bahkan, bagi pengendara yang nekat, banjir bandang tetap diterjang, ada yang sebagian lolos dan kembali, serta mayoritas macet ditengah jalan dalam genangan banjir.
Dalam dua hari ini, hujan deras yang menguyur wilayah Kota Sampang, terutama wilayah 5 Kecamatan bagian utara Kecamatan Kota Sampang, dimana tentunya menyuplai air ke Sampang. Yaitu, Kecamatan Kedundung, Robatal, Ketapang, Karang Penang Dan Omben, Akibatnya, luapan air Sungai Kemuning akibat kiriman dari daerah Utara tersebut, serta kondisi air laut yang sedang pasang, menambah ketinggian air hingga mencapai dua meter. Dari 6 Kelurahan 12 Desa yang ada di kecamatan Kota Sampang, sebanyak 4 kelurahan dan 10 Desa sudah terendam Banjir. Antaranya Kelurahan Dalpenang, Rongtengah, Gunung Sekar, Polagan, serta 5
Desa yaitu Desa Panggung, Gunung Maddah, Tanggumong, Pasean, Kemuning, Pangilen, panggung, Pekalongan, Baruh, dan desa banyumas Kecamatan Kota Sampang. Bagi warga yang rumahnya tenggelam banjir, terpaksa mengungsi dan mengamankan barang-barang dan perabotan rumah tangganya, ke tempat yang lebih tinggi atau semampunya, bahkan ada yang mengungsi ke atap rumah. Namun warga banyak yang mengeluh terhadap respon instansi terkait, karena kesulitan untuk mendapatkan informasi tentang seberapa besar ketinggian air. Ada juga mengeluhkan bantuan yang lambat dan tidak merata.
Banjir Rendam 12 Desa dan Kelurahan
DUTA/FATHUR
Sekda Pemkab Situbondo Drs Syaifullah MM
Pemekaran Dusun Naro,an Ingin Jadi Desa BANGKALAN- Warga Dusun Naro,an Kelurahan Tonjung kecamatan Burneh ingin memisahkan diri dari Kelurahan Tonjung. Masyarakat desa tersebut telah mengajukan usulan pemekaran wilayah untuk menjadi desa ke DPRD bangkalan. “Usulan pemekaran wilayah dari warga dusun naro,an sudah kami terima, namun belum kami bahas,” kata Sekretaris Komisi A DPRD Bangkalan, Mahmudi, Sabtu (27/02). Menurutnya usulan warga dusun Naro,an merubah status dari Dusun di wilayah kelurahan Tonjung menjadi desa meupakan hal yang wajar. “Untuk perubahan status kewilayahan itu telah diatur dalam pasal 25 Peraturan Pemerintah (PP) 43 tahun 2014 tentang desa, kalau memenuhi persyaratan sesuai dengan PP itu akan kami dukung,” jelasnya. Mahmudi menjelaskan dalam PP 43 itu telah diatur suatu dusun yang ingin berubah statusnya menjadi desa, minimal jumlahnya penduduknya 6 ribu. “Jumlah penduduk itu bisa penggabungan dengan dusun-dusun yang ada di sekitarnya,” terangnya. Mahmudi mengungkapkan jika usulan warga Dusun Naro,an dibahas dan sesuai prosedur, harus segera menggelar Pilkades agar secepatnya mempunyai Kepala desa definif. “Kalau semua persyaratan sudah terpenuhi dan duun naro,an disyahkan menjadi desa ya segera gelar pilkades, tentu yang mengesahkan nanti dewan,” kata anggota DPRD asal kecamatan Arosbaya itu. Terpisah Lurah Tonjung, A Lutfi mengatakan rencana pemekaran dusun Naro,an menjadi desa wacana tersebut sudah sejak dulu ada. “Sudah dari dulu ada wacana pemekaran dusun Naro,an menjadi desa Naro,an. Dan kami tetap menampung aspirasi masyrakat. Terus terang, kami tidak bisa melarang dan tidak menyuruh,” kata :Lutfi. Dikatakan Lutfi, jumlah kampung atau dusun di kelurahan Tonjung saat ini ada sekitar 12 dusun, dusun-dusun itu antara lain ; Dusun Junok, Ketengan, Tonjung, Kauman, Bunalas, Demangan, Naro,an Barat, Naro,an Tengah, Naro,an Timor, Mandelan, Perumnas dan dusun Sombin. “Kalau dusun Naro,an sendiri saat ini jumlah penduduknya sekitar 4 ribu,” pungkas Lutfi.min
DUTA/AMIN
Sekretaris Komisi A DPRD bangkalan Mahmudi.
Dari pantauan Duta Masyarakat hingga berita ini di turunkan, banjir masih menggenangi separuh Kota Sampang, bahkan semakin tinggi. Dan informasi dari petugas penanggulangan yang enggan dikorankan namanya, bencana banjir terjadi sejak jum’at pagi (26/02) yang semakin memuncak tinggi pada malam hari hingga sabtu siang. Sementara Kepala BPBD Sampang, Wisnu Hartono saat di konfirmasi menolak pihaknya tidak tanggap menanggulangi bencana, melainkan karena keterbatasan dana dan personil. “Kami bukan tidak tanggap, namun hanya keterbatasan dana dan personil,” jelas Wisnu.tur
DUTA/FATHUR ROHMAN
EVAKUASI: Perahu karet dijadikan sarana untuk evakuasi warga yang terjebak banjir di dalam kota dan sekitarnya.
Dewan Soroti Proyek RSUD Kanjuruhan MALANG – Ada aroma yang tidak beres dalam pembangunan gedung Paru dan Jantung di RSUD Kanjuruhan. Untuk itu, Komisi D DPRD Kabupaten Malang menjadwalkan sidak proyek Gedung Paru dan Jantung RSUD Kanjuruhan. Seperti dikatakan Ketua Komisi D DPRD setempat, Budi Kriswiyanto. Pembangunan mega proyek di rumah sakit milik Pemkab Malang itu terkesan molor. “Lusa akan kita sidak. Ada 2 bangunan baru berlantai dua itu. Nanti akan kita jadikan evaluasi hasil dari pembangunan gedung paru dan jantung dengan total anggaran Rp.9 miliar dari dana bagi hasil cukai dan tembakau (DHBCT) tahun 2015 lalu,” kata Budi, Sabtu (27/2/2016). Kata dia, Komisi D sudah mengagendakan untuk turun langsung melihat kondisi bangunan di RSUD Kanjuruhan, bulan depan. “Kita akan sidak nanti. Apakah bangunan yang sudah dikerjakan itu telah sesuai atau belum, akan diketahui saat pelaksanaan sidak,” ujar Budi. Politisi dari FPDI Perjuangan itu melanjutkan, langkah pengecekan lapangan yang disiapkan, sebagai tindak-lanjut pemanggilan Komisi D terhadap direksi RSUD. Karena, pada awal Februari kemarin, anggota komisi sudah melakukan pemanggilan.
DUTA/DOK
MOLOR: Proyek pembangunan RSUD Kanjuruhan Malang molor dari jadual yang direncanakan. Untuk itu, Komisi D DPRD Kabupaten Malang menjadwalkan sidak proyek Gedung Paru dan Jantung RSUD Kanjuruhan. “Terkait fisik bangunan mega proyek, awal Februari lalu direksi sudah diminta menjelaskan hasil pembangunannya. Makanya, setelah pelaksanaan badan musyawarah (Banmus), akan diagendakan untuk sidak,” bebernya. Ditanya hasil pemanggilan, Budi melanjutkan, kalau dari dua mega proyek itu, hanya satu bangunan yang sudah rampung dikerjakan. Sementara satu bangunan lagi (Gedung paru), masih belum selesai. Karenanya, kamudian dilakukan kerjasama ulang dan dana yang tersisa pun dikembalikan.
Keterangan dari rumah sakit, satu bangunan belum rampung. Ada pun dana yang tersisa, sebanyak Rp 2,5 miliar. Dana itu, dikembalikan untuk dana berikutnya tahap finishing. Kalau pun sekarang di dua proyek itu masih ada pengerjaan atau tahap finishing, hasilnya akan dicek dalam Sidak. “Makanya, nanti diagendakan untuk Sidak di lapangan. Yang pasti, memang pelaksanaan pembangunannya terjadi kemoloran jadwal. Kalau memang benar masih ada pengerjaan, artinya laporan yang disampaikan belum 100 persen secara keseluruhan,” jelasnya.rio
SAMPANG – Banjir merendam 12 desa/kelurahan di Kecamatan Kota Sampang, Jawa Timur, Sabtu siang, akibat luapan sungai Kalikemuing di wilayah itu. “Kali ini merupakan puncaknya,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sampang Wisno Hatono. Ketinggian air di lokasi banjir kali ini, antara 1 hingga 2 meter, dan banjir kali ini lebih parah dari banjir yang terjadi pada tanggal 11 dan 12 Februari 2016. Ribuan rumah warga di 12 desa/kelurahan ini semuanya terendam bajir. Banjir juga merendam sejumlah lembaga pendidikan, tempat ibadah dan kantor pemerintahan di Kota Bahari ini. Banjir akibat luapan Sungai Kalikemuning itu kian meluas, sekitar pukul 23.30 WIB, Jumat (26/2) malam akibat air laut pasang. BPBD Pemkab Sampang memperkirakan, genangan banjir itu akan berlangsung hingga tengah malam nanti, karena di wilayah utara hingga kini masih turun hujan. “Banjir yang terjadi di Sampang ini merupakan banjir kiriman dari hulu sungai,” ucap Wisno Hartono. Saat ini, sebagian warga terdampak banjir mulai mengungsi ke tempat yang lebih aman dengan membawa barang-barang perabotan rumah tangga mereka Banjir akibat luapan sungai Kali Kemuning di Kota Sampang, Jawa Timur, Sabtu dini hari, kian meluas, dan genangan air di rumah-rumah warga semakin tinggi. Hingga Sabtu sore, posisi genangan air masih tinggi, sehingga banyak kendaraan yang tidak berani menerjang air. Akibatnya lalulintas macet dan dialihkan ke areal tambak garam. “Ketinggian air saat ini masih tinggi, kisaran 1 meter. Bahkan ada yang sudah mencapai 1,5 meter,” kata warga Kota Sampang Mahrus Miyanto di Sampang. Warga terdampak banjir, kini berjaga-jaga, mengantisipasi kemungkinan adanya banjir susulan yang lebih besar. Genangan banjir di Kota Bahari itu semakin tinggi, setelah kondisi air laut pasang, sejak sekitar pukul 23.30 WIB. Banjir yang terjadi akibat luapangan Sungai Kalikemuning itu, sejak sekitar pukul 09.30 WIB, Jumat (26/2) pagi. Saat itu, genangan air hanya terjadi di sejumlah ruas jalan di dalam Kota Sampang, seperti Jalan Imam Bonjol, Jalan Syuhada dan di Jalan Melati Sampang. Pada sore hari, genangan air mulai memasuki pekarangan rumah warga, dengan ketinggian genangan air antara 30 cm hingga 40 cm. “Mulai tengah malam tadi, banjir semakin meluas dan genangan semakin tinggi, karena air laut pasang. Posisi kota ini, kan lebih rendah dari permukaan air laut,” kata Mahrus. Sementara, petugas gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Satuan Polisi Pamong Praja (SatpolPP), TNI dan Polri sudah siaga di lokasi banjir. Mereka memantau perkembangan banjir di sepanjang Sungai Kalikemuning. Para petugas gabungan ini juga mendatangi rumah-rumah warga, menyampaikan imbauan agar warga korban banjir sebaiknya mengungsi ke tempat yang lebih aman. Kepala BPBD Sampang Wisnu Hartono memperkirakan, puncak banjir akan terjadi sekitar pukul 02.00 WIB dini hari. Banjir yang terjadi di Kota Sampang, Madura, Jawa Timur kali ini merupakan kali kedua selama Februari 2016. Sebelumnya banjir juga menggenangi ribuan rumah warga di enam desa/ kelurahan, dan menyebabkan seorang warga teras karena terseret arus banjir.tur
DUTA/FATHUR ROHMAN
MASIH TINGGI: Warga kota Sampang ditengah jalan utama yang masih terendam banjir. Banjir akibat meluapnya Kali Kemuning di Kota Sampang merupakan yang kedua pada bulan Februari tahun ini, namun kali yang yang terparah
BELUM KANTONGI IZIN
Pekerja Proyek PGN Tetap Lakukan Aktivitas PASURUAN - Tindakan tegas Satpol PP Kabupaten Pasuruan yang menutup lokasi proyek pembangunan instalasi distribusi gas milik PT Perusahaan Gas Negara (PGN) yang berada di Desa Semare, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Senin (22/2) lalu, nampaknya tidak digubris oleh pihak pelaksana proyek tersebut, meski sudah terpasang papan penutupan, pekerja masih melakukan aktivitas setiap hari. Bahkan, sejumlah pekerja tampak sibuk di lokasi proyek. Mereka beraktivitas seperti biasa layaknya tidak pernah terjadi apa-apa. Padahal otoritas penegak Peraturan Daerah (Perda) setempat telah
DUTA/ABDUL AZIZS
TETAP BERJALAN: Pekerja proyek pembangunan instalasi distribusi gas PGN tetap lakukan aktivitas
menutup proyek tersebut karena belum mengantongi izin. “ Kami melakukan penutupan lokasi proyek pembangunan instalasi distribusi gas milik PGN itu, karena tidak mengantongi izin, “ ujar Kasat Pol PP Kabupaten Pasuruan, Anang Saiful Wijaya. Lokasi proyek sepi dari aktivitas pekerja. Proyek tersebut ditutup karena dianggap melanggar Perda nomor 12 tahun 2010 tentang Rancangan Tata Ruang dan Wilayah, Perda nomor 15 tahun 2012 tentang izin mendirikan bangunan (IMB) dan Perda nomor 16 tahun 2012 tentang HO (Hinderordonantie) atau izin gangguan.
Kerjasama penyaluran gas dari Husky Cnooc Madura Limited ke fasilitas distribusi PGN itu belum mengantongi ijin pemasangan pipa. Proyek tersebut sebelumnya juga mendapat protes dari warga. Namun Pemerintah Desa Semare menyayangkan aksi warga itu, lantaran PGN dianggap telah melakukan sosialisasi. “ PGN sudah melakukan sosialisasi dan kami menyambut baik kehadiran perusahaan BUMN itu. Sebab ini untuk kepentingan warga juga jadi bagus untuk kepentingan desa Semare,” ujar Kaur Pemerintahan Desa Semare, M Ato’illah, saat dihubungi, Sabtu (27/2) kemarin.dul
Editor : Endang Lismari Layouter : Imron
06
SPORT
LIGA INDONESIA
Pusamania Ditahan Imbang Persela 0-0 SAMARINDA- Tuan rumah Pusamania Borneo Football Club (PBFC) Samarinda gagal meraih kemenangan pada laga pembuka turnamen Piala Gubernur Kaltim 2016, setelah ditahan imbang Persela Lamongan tanpa gol di Stadion Utama Palaran, Samarinda, Sabtu (27/2), kemarin. Tim berjuluk “Pesut Etam” harus rela untuk berbagi angka dengan “Laskar Joko Tingkir”, setelah dua kali 45 menit kedua tim hanya bermain sama kuat dengan skor 0-0. Tim PBFC yang diarsiteki Basri Badrusalam sebenarnya cukup mendominasi dalam penguasa bola dipertandingkan yang disaksikan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak dan sejumlah pejabat SKPD Provinsi Kaltim, terutama memasuki babak kedua. Namun, beberapa kali peluang yang diciptakan barisan penyerang PBFC selalu gagal berbuah gol, dikarenakan ketatnya barisan pertahanan Laskar Joko Tingkir dan penampilan gemilang penjaga gawang Choirul Huda . Dua kali pemain PBFC Sultan Samma mencatatkan peluang emas, yakni pada menit ke-70 dan 74, tetapi tendangan keras Sultan bisa diantisipasi penjaga gawang Persela dan mengenai mistar Gawang. Sebaliknya tim tamu Persela, meski menerapkan strategi bertahan, namun tim asuhan Stefan Hannson ini juga mencatatkan beberapa peluang emas. Bahkan pada menit 54, Samsul Arif bisa menembus pertahanan PBFC dan mencetak gol, namun gol tersebut pada akhirnya dianulir wasit Toriq Alkatiri karena menganggap pemain Persela itu lebih dulu dalam posisi “offside”. Pelatih Stefan Hannson mengaku cukup puas dengan penampilan anak asuhnya atas keberhasilannya merebut satu poin di laga pembuka. Meski demikian, Hannson mengaku sedikit kecewa dengan kepemimpinan wasit, utamanya saat waktu 2 x 45 usai, namun belum memberikan waktu tambahan. “Memang saya sempat marahmarah karena waktu sudah habis, wasit tidak ada memberi kode waktu tambahan, kalau untuk gol yang dianulir masih ‘fifty-fifty’, bisa ya atau tidak,” tegas Hannson.(rat)
TIM UBER
Pelatih Tagih Gebrakan Tunggal Putri JAKARTA- Kepala pelatih tunggal putri pelatnas PBSI, Edwin Iriawan, menagih gebrakan tunggal putri yang masuk Tim Uber saat menghadapi tim-tim unggulan dalam Final Piala Uber 2016, di Kunshan, China. “Kami memang punya peluang lebih besar untuk masuk turnamen final dibanding tim-tim lain dari zona Asia dan zona Eropa. Komposisi pemain tim Uber Indonesia dapat berubah pada turnamen final di China nanti,” kata Iriawan, di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Sabtu (27/2), kemarin. Tim Uber Indonesia tersingkir pada perempatfinal kualifikasi Piala Uber 2016 yang berlangsung di Hyderabad, India, Jumat (19/2). Indonesia kalah dari tim Uber China dengan skor 0-3. Peluang Indonesia masuk turnamen final Piala Uber 2016 berasal dari penjumlahan peringkat tertinggi para atlet yang masuk dalam Tim Uber. Indonesia meraih peringkat ke enam berdasarkan penjumlahan peringkat tertinggi itu. Iriawan berharap Maria Febe Kusumastuti dan Linda Wenifanetri mampu menjaga kondisi fisiknya sehingga dapat turun dalam turnamen final Piala Uber 2016. “Saya memberikan kredit khusus untuk Fitriani karena dia mampu tampil lepas dan mengeluarkan seluruh kemampuannya meskipun Indonesia telah kalah dari Korea 0-4. Saya berharap motivasi para pemain muncul karena dalam turnamen beregu seringkali rasa nasionalisme itu tumbuh,” katanya. Para atlet tunggal putri Indonesia, menurut dia, terlalu rendah diri saat menghadapi para pemain dari negara-negara unggulan, di antaranya pemain China, Jepang, Korea Selatan, dan India. “Pemain India seperti Sindhu punya mental sangat kuat. Dia bahkan masih meminta berlatih permainan net meskipun waktu latihannya telah usai. Dia juga melawan pemain putra dalam latihan,” jelasnya. Edwin mengaku telah menjalankan program untuk menghilangkan mental rendah diri bagi atlet-atlet muda seperti Fitriani dan Gregoria Mariska demi prestasi atlet tunggal putri Indonesia dalam Olimpiade 2020. ara
DUTA MASYARAKAT SENIN,20 JUNI 2012 MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Ajang Balas Dendam Barcelona Jamu Sevilla Dini Hari BARCELONA- Barcelona akan memperpanjang dominasinya di La Liga, saat ditantang Sevilla di Camp Nou, Senin (29/2) dini hari WIB. Tim asuhan Luis Enrique ini kokoh di puncak klasemen La Liga dengan mengoleksi 63 poin. Laga ini bakal menjadi kesempatan Barca untuk menjauh dari kejaran tim dengan peringkat di bawahnya. Azulgranas masih unggul delapan poin dari peringkat kedua klasemen Atletico Madrid, dan sembilan poin di atas rivalnya Real Madrid. El Blaugrana tak ada bandingannya di semua kompetisi, dengan mencatatkan rekor 100 gol dan hanya kebobolan 18 gol. Dalam pertandingan terakhir mereka di La Liga, Barca menggigit Las Palmas 2-1 di Estadio Gran Canaria pekan lalu. Setelah melalui 33 pertandingan tanpa kekalahan, Barca datang dengan kekuatan penuh saat menjamu Sevilla nanti. Kubu Catalan berada dalam kondisi prima. Hanya Rafinha, satu-satunya pemain Barca yang mengalami cedera. Enrique diprediksi akan melakukan sejumlah pergantian. Arda Turan dan Aleix Vidal dimasukkan sebagai pilihan mereka sejak terakhir kali menghadapi Sevilla. Turan diprediksi akan masuk sebagai starter pada laga ini. Sedangkan posisi penjaga gawang akan dikembalikan pada Claudio Bravo. Barcelonistas juga akan diperkuat oleh Luis Suarez, Lionel Messi dan Neymar di lini serang. Suarez merupakan pencetak gol terbanyak di La Liga, dengan mencetak 25 gol. Ia juga tercatat sebagai pemain dengan assist terbanyak yaitu 10 assist. Striker berdarah Uruguay ini mencetak tujuh gol dalam lima pertandingan terakhir mereka. Sementara itu, Sevilla juga tidak bisa dianggap remeh. Seiring pergantian tahun, penampilan Sevillistas semakin berkembang. Saat ini, Sevilla duduk di posisi ke-5 klasemen dengan mengoleksi 41 poin.
DENDAM: Trio penyerang Barcelona Luis Suarez, Neymar dan Lionel Messi bakal menjadi hantu menakutkan bagi Sevila pada bentrok Senin dini hari nanti. Laga ini juga bakal menjadi kesempatan Barca untuk menebus kekalahannya dari Sevilla. Sebelumnya, tim asuhan Unai Emery ini berhasil mengalahkan Catalans dengan skor 2-1 di Ramon Sanchez Pizjuan Stadium pada Oktober lalu. Sevilla belum pernah menang di Camp Nou dalam 12 kunjungan terakhir mereka di liga. Terakhir kali, mereka menyabet kemenangan di Camp Nou pada 2002. Saat itu, Sevilla menang 3-0 atas Barca. Sementara itu Neymar da Silva, dikabarkan akan segera meninggalkan Camp Nou
dalam waktu dekat. Itu terjadi karena dirinya dikabarkan tidak betah berada di Spanyol. Berita ketidakbetahannya tersebut pernah diungkapkan langsung oleh sang ayah. Saat itu ayah Neymar mengatakan bahwa anaknya tidak suka berada di Spanyol akibat adanya kasus penggelapan pajak yang sedang dihadapi oleh Neymar dan dirinya. Selain itu sang ayah juga mengatakan anaknya sudah mendapat tawaran dana besar dari beberapa klub. Neymar memang dikaitkan dengan beberapa klub menjelang bursa transfer musim panas mendatang. Real Madrid, Paris Saint Germain,
Juventus vs Inter Milan Wajib Ditonton MILAN- Partai penuh gengsi akan tersaji di Serie A yang mempertemukan Juventus melawan Inter Milan, Senin (29/2) dini hari WIB. Vice President Nerazzurri, Javier Zanetti, mengaku pertandingan yang digelar di Juventus Stadium itu akan berjalan menarik. Setelah menduduki posisi puncak klasemen Serie A dalam waktu yang lama, Inter harus menghadapi fakta penurunan performa sehingga kini menempati posisi lima. Kans untuk menjadi juara Serie A sudah semakin sulit, sebab pasukan Roberto Mancini ini tertinggal 10 angka dari sang capolista, Juventus. Karena itu, bersaing demi finis ketiga alias zona Liga Champions adalah target realistis Inter musim ini. Akan tetapi, misi itu akan mendapat rintangan di giornata 27 karena akan melawan Juventus, tim yang sedang on fire. Meski begitu, Zanetti tetap optimistis bisa mengejutkan Juventus. Namun yang jelas, partai nanti akan berjalan sengit dan seru. “Nanti akan menjadi pertand-
ingan yang menarik. Ada tradisi yang kaya di balik dua klub ini, dan kami juga memiliki potensi untuk mengejutkan mereka,” kata Zanetti, Sabtu (27/2) kemarin. Legenda Inter Milan Javier Zanetti mengharapkan pertandingan besar akan tersaji kala Inter bentrok melawan Juventus pada giornata ke-27 Serie A, Senin (29/2) dini hari WIB. Lebih lanjut, pria asal Argentina ini menuturkan apabila terdapat banyak tradisi yang melatar belakangi duel Inter melawan Juventus. Meski berada di propinsi Italia bagian Utara, namun rivalitas sengit pun di miliki para pendukung kedua pihak, yakni Drughi (Juventus) dan Boys San (Inter). Kedua fans saling melempar kebencian, terlebih aroma dendam terkait Calciopoli dan gelar Scudetto sangat menambah bibitbibit ketegangan antar dua klub tersebut. “Kedua tim sarat akan sejarah, namun kami memiliki potensi untuk melakukannya dengan baik,” tambahnya.
Javier Zanetti Sementara itu Gelandang Juventus, Hernanes, menegaskan akan tetap mewaspadai Inter Milan kala kedua tim bentrok di laga lanjutan Serie A 2015–2016. Ia mengatakan, persaingan juara masih terbuka lebar karena ada 12 pertandingan tersisa. Hernanes merupakan mantan pemain Inter Milan yang didatangkan Juventus pada awal
musim ini. Namun, pemain berpaspor Brasil tersebut belum menunjukkan performa impresif selama berseragam Bianconeri. Tertatih pada awal musim, skuad arahan Massimiliano Allegri mampu meroket ke puncak klasemen Serie A dengan menyodok posisi Napoli. Alhasil dengan berada di puncak tak membuat Hernanes puas, lantas tetap mencoba fokus mempertahankan momentum mereka. “Pertandingan melawan Inter nanti akan penting bagi kami, tapi mereka juga punya tujuan sendiri. Setelah kami menang di Coppa Italia, mereka pasti akan lebih berhati-hati. Saya yakin pertandingan nanti akan sulit. Kami harus fokus pada kekuatan sendiri saja,” ucap Hernanes, kemarin. “Saat ini persaingan memperebutkan scudetto masih antara kami dan Napoli. Namun, ada 12 pertandingan lagi, tim lain masih bisa kembali ke persiangan, seperti yang kami lakukan. Kami harus fokus untuk terus di atas,” tuntasnya. fti
Kemenangan Gianni Infantino Mengejutkan ZURIICH- Sekjen UEFA Gianni Infantino terpilih sebagai presiden baru FIFA setelah memenangkan pemilihan di Zurich, Swiss, Jumat (26/2). Dia meraih 115 suara, sementara saingan terberatnya, Syekh Salman bin Ibrahim al-Khalifa hanya mendapatkan 88 suara. Pangeran Ali bin al-Hussein mendapatkan empat suara, sementara Jerome Champagne nol suara. Adapun Tokyo Sexwale yang seharusnya menjadi kandidat kelima memilih mundur setelah menyampaikan visimisinya di depan kongres. Kemenangan pria kelahiran Italia yang juga memiliki paspor Swiss ini amat mengejutkan. Penyebabnya, dia merupakan
kandidat pengganti Presiden UEFA non-aktif Michel Platini yang lebih dulu mendeklarasikan diri maju ke pemilihan presiden FIFA. Namun, legenda Juventus itu harus mundur karena tersangkut dugaan korupsi. Muncullah Infantino yang disodorkan oleh UEFA demi menjaga nama baik konfederasi sepak bola Eropa. Hingga hari pemilihan, dia merupakan kandidat yang nyaris tak pernah vokal mengenai kampanye ataupun mengumbar janji. Seperti diketahui, setelah melakukan pemungutan suara, organisasi sepak bola tertinggi di dunia akhirnya memenangkan Gianni Infantino sebagai Presiden FIFA yang baru. Gianni berhasil
mengumpulkan 115 suara. Sementara saingan lainnya, Sheikh Salman bin Ebrahim alKhalifa berhasil meraup 88 suara, Pangeran Ali bin al-Hussein mendapatkan empat suara, sedangkan Jerome Champagne tidak satu pun mendapatkan dukungan. “Saya menerima hasil pemilu ini, terima kasih,” kata Gianni Infantino, Sabtu (27/2), kemarin. Giantini yang sempat menjadi Sekretaris Jenderal UEFA ini mengatakan dirinya merasa luar biasa bisa bertemu dengan banyak orang fantastis yang mencintai sepak bola, yang bernapas sepak bola. “Saya ingin menjadi presiden kalian semua, semua 209 negara. Saya ingin bekerja den-
gan kalian semua untuk bekerja sama dan membangun era baru di mana kita dapat menempatkan sepak bola di tengah panggung,” lanjutnya. Sebelumnya, Gianni merupakan kandidat yang disebut-sebut hanya meramaikan pemilihan presiden FIFA baru. Mengapa? Karena kandidat yang satu ini amat jarang melakukan ragam hal yang berkaitan dengan kampanye menjadi presiden FIFA. Nyaris sejak memutuskan maju sebagai kandidat, Sekretaris Jenderal UEFA ini tak pernah meramaikan pemberitaan. Tak ayal, hingga kini masih sumir sebenarnya apa motif khusus dari keputusan advokat berdarah Italia ini mencalonkan diri. fti
dan Manchester City dikabarkan sangat berminat mendatangkan bintang asal Brasil tersebut. Namun, menurut laporan jurnalis ESPN Brasil, Andre Plihal, Neymar telah menandatangani kontrak baru bersama Barcelona. Kontrak antara kedua pihak dikabarkan berdurasi lima musim yakni sampai Juni 2021. Menurut Philal, pihak Barcelona dan Neymar belum mau mengumumkan berita tersebut karena sang pemain masih terjerat kasus hukum penggelapan pajak. Ia juga dikabarkan menjadi pemain yang akan mendapatkan gaji besar dan hanya kalah dari Lionel Messi. yhs/fft
Bila Kalahkan MU, Arsenal Bisa Juara MANCHESTER-Bentrok Manchester United (MU) kontra Arsenal di Old Trafford Minggu (28/2) malam nanti sangat menentukan bagi tim gudang peluru Arsenal. Gelandang Arsenal, Francis Coquelin, memiliki keyakinan bahwa peluang timnya untuk menjadi juara Premier League musim ini masih terbuka, jika berhasil mengalahkan Manchester United. Partai syarat gengsi tersebut akan digelar di Arsenal tengah timpang karena baru dikalahkan dengan skor 0-2 oleh Barcelona di Emirates Stadium dalam laga leg pertama 16 besar Liga Champions. The Gunners pun di ambang tereliminasi dari kompetisi antarklub Eropa. Akan tetapi, Arsenal berada di trek yang tepat dalam perburuan juara Premier League setelah berhasil mengalahkan Leicester City dengan skor 2-1 pada 14 Februari 2016. Karena itu, pasukan Arsene Wenger tersebut wajib meraih poin saat memainkan pertandingan penting melawan United. “Saya pikir United mengalami musim yang sulit. Tapi, di laga seperti ini, kami tahu mereka akan naik level karena semua orang menyukai pertandingan seperti ini,” kata Coquelin, Sabtu (27/2), kemarin. “Akan menjadi kemenangan penting jika mereka mengalahkan kami, tapi kami sudah siap. Kami telah mengalahkan Leicester dan saya pikir seluruh anggota tim sadar akan itu. Jika ingin menjadi juara, kami harus memenangi laga-laga seperti ini. Manchester United selalu menjadi klub besar. Meski sedang menurun, mereka tetap memiliki skuad yang bagus,” lanjutnya. Terpisah Pelatih Manchester United, Louis van Gaal, optimis David de Gea akan fit dan bisa tampil di laga melawan Arsenal. Akan tetapi, pelatih berkebangsaan Belanda itu masih ragu mengenai kondisi Chris Smalling dan Anthony Martial. De Gea sudah absen sebanyak tiga pertandingan akibat cedera lutut yang diderita saat pemanasan kontra FC Midtjylland pada 18 Februari 2016. Pengganti mantan bintang Atletico Madrid tersebut adalah Sergio Romero yang sejatinya juga tampil impresif. “Saya berharap David bisa kembali bermain, karena saya telah melihat dia pada Kamis. Chris masih diragukan, tapi kita tidak pernah tahu. Saya tidak tahu tentang Anthony, karena itu sudah terjadi sebelum laga,” kata Van Gaal, Sabtu (27/2), kemarin. “Saya telah berbicara dengan fisioterapi yang menangani dia (Martial). Saya belum bisa memastikan, tapi yang jelas tidak separah seperti yang orang pikirkan,” lanjutnya. goa
Indonesia Pertimbangkan Dua Pasangan pada Thomas 2016 JAKARTA-Tim Piala Thomas 2016 Indonesia mempertimbangkan dua pasangan untuk memperkuat sektor ganda putra dalam turnamen final Piala Thomas 2016, di Kunshan, Tiongkok, pada 15-22 Mei 2016. “Saya memang menekankan evaluasi pada pasangan Rian Saputro/Berry Angriawan. Mereka tidak mampu memberikan penampilan terbaik pada putaran final turnamen kualifikasi Piala Thomas pekan lalu,” kata kata kepala pelatih ganda putra pelatnas PBSI, Herry Pierngadi, di Jakarta, kemarin. Ia mengatakan penampilan mereka pada pertandingan final hanya 50-60 persen dibanding latihan mereka sehari-hari di pelatnas,” katanya.
THOMAS 2016: Ganda Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo menjadi pertimbangan pelatih untuk diturunkan dalam Piala Thomas 2015 di Tiongkok Mei 2016 nanti.
Herry mengaku mempertimbangkan pasangan Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo sebagai ganda ketiga dalam tim Piala Thomas Indonesia. “Tentunya pertimbangan itu berdasarkan penampilan Marcus/ Kevin dan Rian/Berry pada beberapa turnamen mendatang,” katanya. Sementara, pasangan Angga Pratama/Ricky Suwardi akan tetap dipertahankan sebagai ganda kedua meskipun mental bertanding pasangan itu masih cenderung labil. “Mental Angga/Ricky memang masih jauh dibanding Hendra/ Ahsan. Angga/Ricky juga sering mendapatkan saran dari Rexy Mainaky saat mental mereka turun dalam pertandingan,” kata Pierngadi. Penampilan Angga dalam turna-
men kualifikasi Piala Thomas, masih turun karena pengaruh sakit demam berdarah sebelum mengikuti turnamen di Hyderabad, India itu. Tim Piala Thomas Indonesia berhasil menjuarai turnamen kualifikasi Piala Thomas setelah mengalahkan tim Thomas Jepang 3-2. “Para pemain pelapis telah membuktikan mereka dapat mengeluarkan semua kemampuannya. Kemenangan tim Thomas Indonesia di India menjadi modal mengikuti turnamen final di Tiongkok pada Mei,” kata dia. “Kami telah mengalahkan tim Thomas India dan tim Thomas Jepang yang turun dengan kekuatan penuh,” kata Manajer Tim Piala Thomas-Uber Indonesia, Rexy Mainaky. rat
Editor : Mahrus Ali Layouter: Ahmad Faiz
07
SAMBUNGAN
DUTA MASYARAKAT SENIN,20 JUNI 2012 MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Ganja Aceh Nomor Satu di Dunia Sambungan dari Hal 1
Diakui Oknum Aceh. “Ini patut diapresiasi, Polda Aceh dan jajarannya berhasil menemukan ladang ganja terbesar dan berhasil mengamankan satu tersangka,” kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri Anton Charliyan di Aceh Besar, Sabtu (27/2). Ia menjelaskan bahwa penemuan itu merupakan tindak lanjut dari instruksi presiden untuk memberantas terhadap narkotika dan sejenisnya. Sementara itu, Kapolda Aceh Irjen Husein Hamidi menyebutkan bahwa dari 54 hektare tersebut ada lima titik lahan. “Untuk lahan ada sekitar lima hingga enam. Jadi ada kemungkinan bisa bertambah jika dijelajah lebih jauh lagi,” kata Irjen Husein Hamidi. Selanjutnya, jajaran Polda
langsung memusnahkan ganja yang siap panen tersebut di lokasi lahan. Umumnya tanaman ganja dipanen dari umur 5 hingga 6 bulan sehingga harus berpindahpindah lahan. Satu tersangka yang diamankan merupakan pengelola lahan di salah satu titik tersebut, sedangkan pada titik yang lain belum bisa diamankan karena pelaku melarikan diri. “Mereka biasa dapat info penggerebekan sehingga ada waktu untuk melarikan diri, biasanya dapat info dari warga sekitar dari kampung terdekat,” katanya. Daerah perbukitan yang curam membuat penelusuran susah dilakukan. Dalam penggerebekan kemarin satu anggota terpaksa dibawa dengan tandu darurat akibat mengalami insiden patah kaki karena terperosok. Sebelumnya, tim gabungan Operasi Antik Rencong juga me-
nemukan enam hektare ladang ganja di dua lokasi terpisah dalam pegunungan Kampung Akang Siwah, Kecamatan Blang Pegayon, Kabupaten Gayo Lues, Aceh. Sementara, anggota Polsek Gunung Kerinci dibantu Polres Kerinci juga sedang sibuk melakukan pelacakan atas adanya informasi tentang keberadaan ladang ganja yang terdapat di kaki Gunung Kerinci, Jambi. “Anggota kini sedang menelusuri informasi keberadaan ladang ganja di kaki Gunung Kerinci dari salah satu pelaku kejahatan yang ditangkap sedang membawa ganja,” kata Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Kuswahyudi Tresnadi di Jambi, Sabtu (27/2) kemarin. Ditemukannya banyak ladang ganja, memang tidak mengagetkan. Karena selama ini Indonesia dikenal sebagai produsen ganja nomor 1 didunia dan pengedar ganja terbesar dunia. Hal tersebut memungkinkan karena
ganja dari Indonesia merupakan mariyuana dengan kwalitas no.1 didunia. Dalam laporan tahunan PBB mengenai obat-obatan terlarang, Indonesia diperkirakan memproduksi sekitar 600 sampai 1000 hektar ganja. Ganja asal Aceh ini dikenal dunia dengan kwalitas terbaik. Selain karena Aceh memiliki kondisi tanah yang cukup subur dan terletak di jalur khatulistiwa, Aceh juga memilki faktor keistimewaan lain sebagai tempat tumbuhnya ganja (Cannabis Sativa). Salah satu keistimewaan itu adalah pancaran sinar matahari pagi yang cukup baik. Menurut keterangan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Aceh, Saidan Nafi, sinar matahari yang menyinari wilayah lereng perbukitan Aceh ketika pagi hingga siang hari mampu mendorong pertumbuhan ganja dengan baik. “Daya serap sinar matahari mempengaruhi pertumbuhan
‘Ulama’ LGBT Sudah Berani Terang-terangan Sambungan dari Hal 1
Di Aceh, LGBT Polisi Syariat Kota Banda Aceh, Evendi A Latif saat itu. Lalu, kedua pasangan ini menjalani hukuman cambuk sebanyak 100 kali pada hari Jumat, 23 Oktober kemarin. Untuk mencegah berkembangnya perilaku LGBT, Pemerintah Aceh terus menegakkan Qanun Jinayah. Peraturan daerah tersebut diharapkan mampu mengatasi berkembangnya LGBT di provinsi berjuluk Serambi Mekkah ini. Masih menurut Munawar, dalam qanun yang sudah resmi berlaku sejak 23 Oktober 2015 lalu itu, diatur hukuman bagi pelaku perjudian, perzinaan, pemerkosaan, minuman keras, gay (liwath), lesbian (musahaqah) dan lainnya. Untuk gay dan lesbi, pelakunya bisa dihukum cambuk sebanyak 100 kali. Menurutnya, pasal dalam Qanun Jinayah yang mengatur tentang hukuman bagi pelaku gay dan lesbian dibuat bukan karena perilaku LGBT sudah merajalela di Aceh. Tapi peraturan tersebut disahkan sebagai langkah preventif untuk mencegah berkembangnya hubungan sesama jenis yang semakin meresahkan umat. “Islam sangat melarang praktik LGBT ini, bahkan semua agama di Indonesia juga melarang hal tersebut,” ungkapnya. “Jika pemerintah serius dan masyarakat mentaati peraturan tersebut, saya yakin qanun ini bisa mencegah berkembangnya LGBT,” jelas Munawar. Munawar menambahkan, setelah qanun syariat Islam diberlakukan di Aceh, perbuatan yang dilarang dalam agama seperti perjudian ataupun minuman keras kini sudah mulai berkurang. Meski belum seratus persen berhasil, namun angka pelanggar dapat ditekan dengan
syariat Islam. Masalah LGBT akan menjadi problem serius Indonesia. Saat ini mereka sudah mulai berani timbul ke permukaan. Munculnya kelompok ini berawal pada 1982 menuju 1992, yakni dari kampanye kesetaraan gender. “Organisasi LGBT di Indonesia terbesar dan tertua di Asia. Dari 1992 mereka berani keluar saat ini setelah 25 tahun. Akhirnya mereka keluar, mereka propagandakan gerakan bawah tanah gerakan penularan. Mereka kan dari tahun 1982 sampai 1992 kondisinya tertutup. Saat ini, banyak euforia di AS (Amerika Serikat) kesempatan untuk muncul,” kata Ketua Divisi Kajian Aliansi Cinta Keluarga Indonesia (AILA) Dinar Kania dalam diskusi kajian LGBT dalam Perspektif Keilmuan di Kampus Universitas Indonesia (UI) Depok, Jumat (27/2). Dinar menjelaskan, AS saja tidak meratifikasi CEDAW (Convention On The Elimination of All Forms Discrimination Against Women) atau konvensi penghapusan segala bentuk diskriminasi terhadap perempuan, dan berbagai kebijakan untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender di Indonesia. Berbeda dengan Indonesia yang sudah meratifikasi CEDAW. “Kesetaraan gender jadi program pemerintah, ini satu paket di mana seolah masyarakat sudah melegalkan. Walaupun orang-orang yang berjuang tentang kesetaraan gender tidak tahu kalau ada ekses di akhirnya, yakni akan melegalkan LGBT,” ujarnya. “Kalau kita tarik ke belakang itu satu paket. Tidak mungkin memperjuangkan kesetaraan gender kalau tidak melegalkan LGBT. Mereka bilang kemunafikan tak memperjuangkan lesbian,” imbuhnya. Bahkan, sambung Dinar, gerakan LGBT merupakan gerakan bawah tanah yang didanai dan sudah berbentuk jaringan. Sem-
ula kelompok tersebut bergerak dari sosialisasi HIV/Aids untuk bergerak dengan kampanye secara terbuka. “Awalnya gerakan bawah tanah, mereka lalu terbuka dengan melakukan kajian-kajian ilmiah dari barat di bawa ke sini. Mereka sosialisasikan ke para pemangku kebijakan. Berikan sosialisasi, dapat dana dari luar mempengaruhi. Pejabat pun banyak yang terkena. Betul didanai, jadi ini jaringan,” ujarnya. “Dulu ada RUU kesetaraan gender tahun 2011 di DPR kita diundang dan mengatakan bahwa eksesnya LGBT akan dilegalkan. Dulu orang bilang itu hanya paranoid, gender tak akan legalkan LGBT. Sekarang ini sudah massif di media, kita baru bilang bahwa ini ada hubungan yang sangat erat,” tandas Dinar. Ironisnya, komunitas LGBT juga mendapat dukungan dari kelompok yang mengaku paham agama. Bahkan sejumlah orang, yang dianggap sebagai pemuka agama Islam, terang-terangan mendukung LGBT. Belakangan muncul istilah ulama LGBT. Misalnya, nama Daayiee Abdullah, yang dikenal sebagai tokoh Islam asal Amerika Serikat sudah terang-terangan ikut komunitasLGBT. Ulama satu ini selain seorang gay juga aktivis LGBT di negeri Paman Sam tersebut. Dia mengakui banyak tantangan saat membuka identitas homoseksualnya. Ada yang pro dan kontra. Dia kini menjadi ulama besar di Masjid An Nur Al-Islah di Ibu Kota Washington D.C. Meski gay, hingga kini Daayiee Abdullah memilih tidak memiliki pasangan. Saat ini dia berusia 62 tahun. Ada juga Muhsin Hendricks asal Afrika Selatan. Di akhir 1990-an muncul Muhsin Hendricks dan komunitasnya yang diberi nama Al Fitrah. Dia menyebut bahwa menjadi LGBT merupakan fitrah manusia yang
diperbolehkan oleh Allah SWT. Setelah 25 tahun, komunitasnya telah menjadi besar. Dia juga sering mengorganisasi acara berhubungan dengan Islam dan LGBT seperti diskusi serta kampanye. Menurutnya, umat muslim tidak bisa mengubah Alquran tapi bisa membuat persepsi sendiri atas ayat-ayat Allah swt. tersebut. Selain itu masih ada Mohammed Ludovic Zahed dari Prancis. Di sini bahkan ada masjid khusus buat muslim LGBT yang berdiri di Ibu Kota Paris, Prancis. Orang ini (Mohammed Ludovic Zahed) yang membangunnya. Dia sempat depresi dengan orientasi seksualnya. Namun setelah menelaah Alquran, dia berkesimpulan jika semua manusia berhak kembali pada jiwanya. Zahed juga berkeinginan menyelamatkan banyak remaja muslim gay yang bunuh diri sebab takut melanggar larangan agama. Ulama ini juga sudah menikah dengan pasangannya yang sudah bersama selama 4 tahun. Ada lagi El Farouk Khaki asal Kanada. Lelaki ini sudah sejak 1993 aktif menyuarakan persamaan hak asasi untuk kaum LGBT, terutama para muslim. Dia membentuk organisasi bernama ‘Salaam Canada’ yang hingga kini menjadi juru bicara LGBT muslim di negara itu. El Farouk juga sudah menjadi imam para gay terutama pada salat Jumat di masjid agung Ibu Kota Toronto. Di Jerman ada Rahal. Dia mengatasnamaan dirinya Sufi dan punya orientasi seksual yang tidak biasa. Dia sudah membuat sejumlah buku dan mengajarkan sufi Islam ke sejumlah aktivis LGBT. Menurutnya Islam justru agama yang memberikan kebebasan hak penuh bagi manusia untuk memilih apa yang diyakini. Mencintai diri sendiri bagi Rahal merupakan kunci utama sebagai muslim yang baik. dt,btg
DOK
KEJAR KUALITAS : Perbaikan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) kita harus terus digenjot. Saat ini masih kalah jauh dibanding Malaysia. Tampak suasana pelatihan tenaga kerja kita. nesia. Bahkan, hingga saat ini perguruan tinggi hanya mampu menampung 30 persen dari total kebutuhan pendidikan tinggi di Indonesia. “Dari segi pendidikan kita memang rendah. Tapi untuk kualitas SDM, kita tidak pernah menyinggung non formal. Padahal tingkat partisipasi perguruan tinggi hanya 30 persen. 70 persen itu tidak jelas lari ke mana,” imbuhnya. Untuk itu, pemerintah diharapkan dapat lebih mendor-
ong masyarakat agar mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi. Sebab, paradigma negatif yang selama ini telah mulai terbentuk mengenai pengangguran lulusan perguruan tinggi perlu segera dihapus agar kualitas sumber daya manusia di Indonesia dapat meningkat. “Lebih baik yang mana nganggur lulusan SD atau nganggur lulusan perguruan tinggi? Kalau nganggur lulusan perguruan tinggi itu mereka bisa kreatif,” tuturnya.
Roy ‘Tendang Saat ini sudah genap 10 bulan Indonesia mendapat hukuman dari FIFA, namun bukannya mendapat titik terang, kekisruhan antara PSSI dan Menpora kembali menegang pekan ini. Itu terjadi karena adanya kesalahpahaman setelah pihak Menpora dan PSSI usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo. Menurut pengamat sepakbola, M Rais Adnan, Menpora harus sadar betul mengenai batasan dalam mengawasi PSSI. Itu terjadi karena pengawasan dan penertiban yang terlalu berlebihan bisa sangat merugikan dunia sepakbola di Indonesia. “Menpora har us melihat batasan dalam mengawasi PSSI. Kalau memang menginginkan adanya revolusi maka jelaskan secara betul kepada PSSI apa yang harus mereka lakukan,”
Padahal, lulusan Indonesia merupakan sumber daya manusia yang sangat diperhitungkan di luar negeri. Namun, faktor budaya menjadi penyebab dari terjadinya pengangguran di Indonesia. “Lulusan Indonesia itu punya kualitas bagus. Tapi kalau di dalam negeri mereka masih manja. Kenapa? Kalau kita nganggur nanti Pak De kita yang ngasih uang, Ibunya bantu. Tapi kalo di luar negeri mereka mandiri sehingga bisa sukses, nah itu yang jelek,” tukasnya. ok
itu Sumatera Utara di wilayah Mandailing Natal dan lainnya. Pembuktiannya dapat kita lihat melalui penemuan ladang ganja di Aceh. Hampir setiap tahun, puluhan hektar ladang ganja yang ditemukan di Aceh itu selalu berada di tempat yang berbeda,” ujar Saidan. dt,ok,ara
ujar M Rais masih dalam acara ‘polemik’ tersebut. Kritik yang sama disampaikan Hinca Panjaitan selaku Wakil Ketua Umum PSSI. Menurutnya peran PSSI dan pemerintah sudah sangat jelas. Pihak PSSI sebagai perwakilan FIFA bertugas sebagai penyelenggara sepakbola sementara pemerintah hanya menyediakan prasarana. “Sudah jelas aturanya kalau PSSI menyelenggarakan sepakbola sementara pemerintah menyediakan sarana seperti stadion. Jangan sampai pemerintah malah mengajari PSSI cara menendang bola,” sindir Hinca. Akibat tak dilakukannya pencabutan pembekuan PSSI, Indonesia belum juga terlepas dari sanksi FIFA. Sebagai informasi, Indonesia mendapatkan sanksi dari FIFA per 30 Mei 2015 karena dinilai pemerintah mengintervensi PSSI. Dalam sanksi tersebut, Indonesia tidak diperkenankan untuk mengikuti
kompetisi internasional. Menurut Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, status Indonesia saat ini masih diakui sebagai anggota oleh FIFA. Namun, karena masih disanksi, maka, Indonesia tidak memiliki suara dalam pemilihan Presiden FIFA yang berlangsung di Zurich, Swiss. “PSSI, Alhamdulillah tetap diakui oleh dunia internasional. Hanya saja, Indonesia tidak punya suara di Kongres FIFA karena masih dibekukan oleh Menpora,” ujar La Nyala. L a Nyala menambahkan, sanksi yang diterima PSSI bisa saja dicabut oleh FIFA dalam kongres, jika pihak pemerintah mencabut pembekuan pada Kamis 25 Februari 2015 kemarin. “Sayang tidak terjadi. Akhirnya sanksi untuk Indonesia tidak jadi dicabut dalam kongres. Seandainya kemarin 25 Februari 2016 dicabut oleh Menpora, pasti sanksi itu sudah dicabut kembali,” tandasnya. ok,dt
Digagas Kerjasama di Bidang Kesehatan Sambungan dari Hal 1
Ada Lantai tamina, Wisnuntoro dan GM Marketing Operasional Region (MOR)V Geng Giriyono. Mereka disambut Rektor Unusa, Ketua Yayasan RSI Surabaya Nohammad Nuh DEA dan jajaran Rektorat Unusa. Dwi Soetjipto mengaku kagum dengan Unusa. Walau
masih dua tahun berdiri setelah berubah nama dari Stikes Yarsis, namun Unusa sudah memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan. “Pertamina itu memiliki peran untuk bisa memberikan manfaat bagi masyarakat luas. Salah satunya dalam dunia pendidikan melalui program CSR. Inilah salah satu bentuk peran itu,” kata Dwi yang turut meninjau pembangunan Tower 9.
Pertamina dalam hal ini bisa memberikan kontribusi misalnya dalam bentuk ruang kuliah, pembangunan laboratorium dan sebagainya. “Diharapkan nantinya akan timbul rasa cinta anak-anak muda terhadap Pertamina,” ungkap Dwi. “Kalau nanti ada kerjasama di bidang kesehatan, itu merupakan poin lain yang perlu dibicarakan lebih lanjut,” tambah Dwi. end
Harus Komitmen dengan Islam Sambungan dari Hal 1
Mendapatkan Siapa saja yang berkomitmen dengan islam, maka dia mendapatkan hidayah tanpa memandang suku, etnis atau kelas sosial. Hal ini berdasarkan firman Allah SWT: “Dan jika Kami berkehendak niscaya Kami berikan setiap jiwa petunjuknya…” Seseorang atau kelompok yang memang sama sekali tidak sampai dakwah kepadanya baik karena faktor tempat yang tak terjangkau atau karena indra yang tak sempurna, maka mereka itu termasuk ahl fitrah, dan tidak di adzab oleh Allah SWT nanti di hari kiamat. Hal ini berdasarkan firman Allah SWT: “Dan Kami tidak menyiksa
mereka sampai Kami mengutus utusan.” (QS Al Isra’: 15) Dari ayat di atas al imam al hafidz ‘Imaduddin Abi AlFida’ Ismail bin Katsir Ad-Dimisqy menjelaskan, bahwa ada beberapa hadits yang menafsirkan ayat tersebut, di antaranya riwayat al imam Ahmad dari Al-Aswad bin Sarii’ bahwa Rasulullah SAW bersabda: “Ada empat orang yang mengajukan alasan kepada Allah SWT (ketika dihisab) di hari kiamat nanti, yaitu seseorang yang tuli tidak bisa mendengar sama sekali, orang yang ediot, orang yang pikun dan orang yang mati dimasa fatrah. Kemudian mereka yang tuli berkata; ya Allah Islam datang tapi aku tidak bisa mendengar sama sekali, orang yang ediot berkata islam datang tapi anak-anak kecil melempariku, orang yang pikun juga
berkata, Islam datang tapi aku sama sekali tidak berakal dan ahli fatrahpun juga berkata, ya Rab tidak ada utusanMu yang datang kepadaku kemudian mengambil perjanjian dengan mereka untuk ditaatinya, kemudian Allah mengutus kepada mereka agar masuk ke neraka. “Maka demi Dzat yang diri Muhammad berada di kekuasaanya, jika mereka harus masuk neraka niscaya neraka itu dingin dan selamat buat mereka”. (Tafsir Ibnu Katsir.2/368) Mas Udin yang dimuliakan Allah SWT. Allah Maha bijaksana dan Maha adil. Allah tidak mebebankan kewajiban kecuali sesuai kemampuanya. Semoga kita termasuk orang yang mendengarkan ajaran Allah dan mengikutinya. Amiin yaa mujibassailiin.
Korban Baru Pulang Ziarah ke Gunungpring Danang, Hanyut
Soal Jumlah Tenaga Kerja yang Profesional
kan dapat dikatakan sebagai juara pertama sebagai wilayah pertumbuhan aktif. Prestasi pertumbuhan ganja di Aceh melebihi Sumatera Utara yang juga memiliki ratusan hektar ladang ganja. “Aceh itu nomor satu dalam menghasilkan ganja, kedua
Presiden Diminta Bicara Langsung ke Rakyat Sambungan dari Hal 1
Sambungan dari Hal 1
Indonesia Kalah dengan Malaysia JAKARTA – Pemerintah Indonesia harus ‘lari’ untuk bisa mengejar jumlah tenaga kerja yang profesional di banding negara tetangga, Malaysia. Untuk itu, Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) saat ini tengah mempersiapkan kualitas tenaga kerja di Indonesia agar dapat bersaing di pasar bebas Asean. Salah satunya dengan melakukan pelatihan dan program sertifikasi profesi. Karenanya, Kemenaker harus berkerja lebih keras lagi, pasalnya, persentase jumlah tenaga kerja profesional di Indonesia masih jauh tertinggal apabila dibandingkan dengan negara tetangga seperti Malaysia. “Tenaga profesional kita hanya 5 persen. Padahal Malaysia telah mencapai 20 persen. Akibatnya kita bersaingnya di level bawah terus,” jelas pengamat ketenagakerjaan UGM Tadjudin Nur Effendi di Gedung UGM, Jakarta, Sabtu (27/2) kemarin. Menurut Tadjudin, rendahnya persentase tenaga kerja profesional di Indonesia ini disebabkan karena rendahnya tingkat pendidikan masyarakat Indo-
dan kualitas ganja. Aceh punya itu, punya sinar matahari yang baik ketika pagi hingga siang hari. Makanya ganja Aceh subur dan punya cita rasa terbaik di dunia,” kata Saidan Nafi. Tingkat pertumbuhan ganja di Aceh, kata dia, selama ini memang begitu luar biasa. Bah-
area selokan. Namun, ketika korban hendak naik, tiba-tiba arus air di selokan begitu kencang dan Danang pun hanyut terbawa arus. Tim Basarnas pos Surakarta dan Tim SAR gabungan yang dipimpin Yohan terus memburu. Hingga berhari-hari, tubuh Danang tidak dijumpai. Dan, ternyata, jenazah Danang sudah larut begitu jauh. Jenazah ditemukan oleh penarik perahu penyeberangan sungai Bengawan Solo, Gunowo (40) dan Muha (21) pada Jumat 26 Februari di pinggir sungai Bengawan Solo tepatnya di Desa Prambon Wetan, kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Jenazah Danang saat itu berada di antara pepohonan pisang yang hanyut. Mereka langsung melapor ke Polsek Rengel dan segera membawanya ke RSUD dr. Koesma Tuban. Kabar tersebut sampai ke Tim Basarnas pos Surakarta dan Tim SAR gabungan yang masih terus melakukan pencarian. Ciri-ciri jenazah pun dicocokkan ke pihak keluarga. “Berdasarkan ciri-ciri korban yaitu berjenis kelamin lakilaki, memakai kaos biru muda ber-garis merah dan biru tua, dan setelah dilakukan kroscek ke keluarga korban, akhirnya keluarga membenarkan bahwa yang ditemukan itu adalah anak
mereka” kata Yohan, Sabtu (27/2) kemarin. Kepala Basarnas Jawa Tengah, Agus Haryono, mengatakan timnya langsung melakukan pendampingan kepada keluarga untuk mengambil jenazah Danang. “Korban akhirnya tiba di rumah duka pada Sabtu pagi sekitar pukul 07.40 WIB,” pungkas Agus. Dua Santri Belum Ditemukan Sementara, sebanyak 12 santri dari Pondok Pesantren Tahfidz An Nur, Ngrukem, Desa Pendowoharjo Sewon, Bantul terseret ombak di Pantai Parkus, Kompleks Pantai Parangtritis. Satu santri ditemukan meninggal, dan dua santri lainnya masih belum ditemukan. Sekretaris SAR Paris (Pantai Parangtritis), Taufik Fakih Usman menyebutkan, sebanyak 12 santri yang berenang diketahui terseret ombak hingga ke tengah. Sembilan di antaranya berhasil menyelamatkan diri. Tiga santri lainnya lebih sial, karena terseret lebih jauh ke tengah. Ketiganya adalah Mohammad Fatih (15), warga Plumbon Temon Kulonprogo, Moh Abdan Syakuro (15), warga Karanganom Klaten, dan Syaifudin Ar Rosyid (16), warga Dusun Jipangan Desa Mulyodadi Kecamatan Bambanglipuro. Menurut Taufik kejadian bermula saat rombongan santri tiba di pantai tersebut Jumat (26/2) dini hari dengan 3 bus. Usai salat
Subuh, para santri terutama yang laki-laki menceburkan diri ke laut. “Padahal, di lokasi tersebut ada palung (jurang dalam pantai red),” kata Taufik. Akibatnya, 12 anak terseret ombak. Hingga Jumat siang, tiga santri belum berhasil ditemukan. Dir Polair Polda DIY, Kombes Endang Karnadi menjelaskan aparatnya ikut mencari santri itu bersama SAR Paris. Pencarian dilakukan dengan menerjunkan perahu karet ditambah perahu nelayan. “Dikerahkan juga tim surfing,” katanya. Satu dari tiga santri yang hanyut tergulung ombak Pantai Parangtritis, Jumat (26/2) pagi itu ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Hal tersebut terkonfirmasi dari akun facebook resmi Pondok Pesantren Tahfidz An-Nur dalam postingannya beserta gambar evakuasi jenazah korban. Jenazah santri yang ditemukan atas nama Abdan Syakuro (15). Ketua rombongan, Viki Viktor, 21 asal Jepara menyebutkan rombongan tersebut baru pulang ziarah ke Gunungpring, Magelang. Pulangnya mereka mampir ziarah ke makam Syech Belabelu di Parangtritis. Rombongan tersebut ada 9 santri dan 7 pengasuh. Saat ini korban selamat juga masih mengalami shock. Sedangkan pihak Ponpes berharap kejadian serupa tidak terulang lagi. Semoga seluruh keluarga (sohibul) musibah bisa menerima dengan sabar. dt,tb
Editor : Mokhammad Kaiyis Layouter : Sulistyorini
CMYK
CMYK
09 MINGGU 28 FEBRUARI 2016
NOMOR
SURABAYA
PENTING
PMK SURABAYA PUSAT JL PASAR TURI 21 (031)-3533843-44 POLRESTABES SURABAYA JL SIKATAN 1 (031)-3523927 RS ISLAM SURABAYA JL A YANI 2-4 (031)-8281744 JEMURSARI 51-57 (031)-8437784
DUTA MASYARAKAT
Buwas Berburu Anjing di Surabaya
SOLUSI BANJIR
Atasi Genangan, Enam Sungai Dikeruk SURABAYA - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengeruk seluruh sungai di Surabaya agar genangan air hujan cepat surut. Hal itu lakukan setelah beberapa hari terakhir hampir seluruh kawasan penting di Surabaya terendam banjir. “Seluruh sungai dikeruk dan didalamkan, sambil akses saluran diperlebar karena curah hujan tinggi,” kata ata M Fikser, Kabag Humas Pemkot Surabaya, Sabtu (27/2) kemarin. Pemerintah kota berharap, langkah tersebut bisa menampung air hujan lebih banyak dan pompa bisa menyedot genangan secara maksimal. Menurut M Fikser, sungai yang dikeruk ada di Jalan Gresik, Kalidami, Sarono Jiwo, Tenggilis Mejoyo dan rumah pompa Husada. “Sungai Balong yang di Jalan Gresik diperdalam 10 meter sampai pintu rumah pompa Balong. Titik tembusan dari Tandes diperlebar 10 meter,” kata dia.ssn
DUTA/WIWIEK WULANDARI
MUNAS PERTAMA: Ketua Umum Ikatan Pesanteren Indonesia (IPI), Zaini Ahmad memberikan paparannya dalam Musyawarah Nasional (Munas) 2016 Ikatan Pesantren Indonesia (IPI) di Asrama Haji Surabaya, Sabtu (27/02/2016). Dalam Munas pertama ini, IPI berkomitmen untuk mewujudkan santri wirausaha digital (digital santripreneur) dan menjadi santri yang mandiri.
TINDAK ASUSILA
Ironis Pacaran Bawah Umur SURABAYA - Gara-gara rayuan gombal, Bunga (15) warga Lempung Perdana Surabaya yang masih di bawah umur rela dinodai AM dan EH hingga hamil 10 minggu. Setelah mengetahui perubahan tubuh Bunga, keluarganya pun langsung melapor ke Polrestabes Surabaya, dan dua pelaku yang diketahui sama-sama anak di bawah umur berhasil diamankan. “Kedua pelaku tindak asusila ini masing-masing berinisial AM (15) dan EH (17) yang masih di bawah umur,” ujar Kasubbag Humas Polrestabes Surabaya, Kompol Lily Djafar, Sabtu (27/2). Dari pengakuan pelaku, tambah Kompol Lily, korban rela dinodai dua pelaku karena dirayu untuk membuktikan perasaan cintanya. “Pelaku AM ini pacar pertamanya dan mengaku sudah dua kali menodai korban. Setelah putus AM memberikan pin BBM Bunga ke EH dan akhirnya mereka berpacaran dan juga melakukan penodaan serupa,” ungkapnya. Di tempat yang sama, pelaku AM warga Pondok Benowo Indah, mengakui telah meniduri Bunga sebanyak dua kali. Namun setelah putus baru dirinya memberikan pin BBM Bunga ke temannya EH yang juga masih satu perumahan. “Saya menjalin pacaran dengan dia pada awal November. Setelah saya rayu-rayu baru dia mau. Saya lakukan dua kali di rumah teman. Baru setelah putus saya kasihkan ke EH dan mereka pacaran,” katanya.and
Munas IPI Lahirkan Pesantren Digital Jadikan Santripreneur Mandiri SURABAYA – Untuk kali pertama, Ikatan Pesantren Indonesia (IPI) menyelenggarakan Musyawarah Nasional (Munas) di Asrama Haji Surabaya, Sabtu(27/2). Pada Munas pertama ini, IPI mengusung tema Peningkatan Potensi Pesantren Dalam Upaya Penguatan Ketahanan Negara, Antisipasi Pengaruh Globalisasi Pada Perkembangan Eksistensi Santri. Ketua Umum DPP IPI, Zaini Ahmad berharap, dengan adanya Munas ini eksistensi pesantren yang mulai redup dapat tampil kembali. “Selain silaturahmi kami juga ingin
mengembalikan eksistensi pesantren yang saat ini mulai hilang,” ujarnya. Acara ini dihadiri seluruh gabungan pondok pesantren se-Indonesia. Diharapkan dengan dibentuknya IPI ini dapat menjadi wadah silaturahmi, koordinasi, konsultasi, interaksi dan wadah pemberdayaan sumber daya manusia. Zaini Ahmad mengatakan dalam waktu dekat ini akan di-launching pesantren digital. Pesantren digital ini bertujuan untuk mengeratkan silaturahmi antar anak pesantren di seluruh Indonesia.
Gali Golden Age Tanpa Memaksa
HARI PERS NASIONAL 2016 DUTA/WIWIEK WULANDARI
Wartawan pun Ber-Stand-Up Comedy SURABAYA - Sebanyak 30 peserta yang terdiri dari wartawan dan beberapa mitra kerja wartawan mengikuti lomba “stand up comedy” yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur di Graha Wartawan, Surabaya, Sabtu (27/2), kemarin. Ketua PWI Jatim Akhmad Munir mengatakan stand up comedy kali ini merupakan rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) 2016 yang digelar PWI Jatim. “Selain menggelar diskusi tentang konvergensi media di era digital, kami juga menggelar serangkaian acara, salah satunya stand up comedy yang digelar hari ini,” kata Kepala LKBN Antara Biro Jatim ini. Stand up comedy yang diikuti sebagian besar wartawan dan sejumlah mitra kerja wartawan seperti halnya dari kalangan TNI, komunitas, humas dari perguruan tinggi serta lainnya ini dihadiri Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Salah seorang peserta stand up comedy, Wahyu dari Harian Radar Surabaya mengatakan acara ini menarik karena baru pertama kali digelar PWI Jawa Timur. “Ini bisa membuat wartawan menunjukkan keahlian dan kreativitasnya dalam stand up comedy,” ujarnya. Menurut dia, tidak semua orang berani tampil di depan umum untuk membuat orang terhibur. “Saya berharap stand up comedy ini digelar secara rutin,” katanya. Pada lomba itu, juara pertama diraih Wahyu dari Komunitas Stand Up Comedy, juara dua wartawan senior Indro Sulistyo dari LKBN ANTARA Jatim dan juara tiga Serka Dede Budi Prasetiyo dari Yonif 512.ntr
“Tidak hanya berisi ilmu dan informasi soal perekonomian namun juga berisi kitab dan segala macam infomasi pesantren,” katanya. Pesantren digital berguna untuk mengurangi stigma radikalisme. Ada informasi soal usaha atau kegiatan yang meningkatkan perekonomian, karena menurut Zaini Ahmad dari sisi ekonomi pesantren mudah diiming-iming dan mudah dipengaruhi. “Akan kami ajak menjadi pesantren berakhlakul karimah dan menjadi santri mandiri selain itu bisa diakses kalangan umum juga jadi bisa bertukar pikiran dan informasi baik anak pesantren ataupun umum,” tambahnya.wik/rls
KEBRSAMAAN: Murid-murid TK Labschool Unesa menghias layang-layang bersama orangtua mereka, Sabtu (27/02) sebagai wujud kerja sama anak dan orantuanya. SURABAYA - Gedung M5 TK Labschool Unesa, Sabtu (27/02) kemarin, terlihat ramai dan dipenuhi siswa-siswi bersama para orang tua. Dalam ulang tahunnya yang ke-38, sekolah tersebut menggelar festival menghias layang-layang dan fashion show. Kepala Sekolah TK Labschool, Erna Wahyu Utami SPd mengatakan, kegiatan itu rutin diadakan setiap tahun dengan
tema yang berbeda-beda. Kali ini mereka mengangkat tentang layang-layang. “Layang-layang kan dekat dengan anak, tapi anak perkotaan seperti mereka sudah jarang melihat layang-layang. Maka dari itu kami coba perkenalkan dengan kegiatan menghias layang-layang dan menerbangkannya bersama,” jelas Erna. Menghias layang-layang tidak hanya dilakukan oleh para siswa namun juga harus
didampingi oleh orangtua. “Tujuannya untuk meningkatkan komunikasi antara orangtua dan anak. Kita tahu sendiri sekarang zaman sudah digital, terkadang orangtua jadi tidak terlalu peduli pada anak,” tambahnya. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menambah kebersamaan anak dengan orangtua, terutama untuk para orangtua yang bekerja sampai malam setiap harinya. Direktur Labschool Unesa, Alimufi Arief, menambahkan anak usia TK termasuk dalam golden age, sehingga perkembangan mereka harus benar-benar diperhatikan. “Kalau sejak kecil sudah dibentuk dan dilatih kreativitasnya dan kepercayaan dirinya, potensinya ke depan semakin baik,” ujar Ali. Hal tersebut juga berguna untuk mempersiapkan anak-anak menghadapi 100 tahun Indonesia pada 2045. “Salah kalau berpikir hanya anak SMA atau SMP saja yang harus dipersiapkan menuju Indonesia emas, justru anak-anak golden age yang harus digali lagi potensinya. Tapi jangan menerapkan metode ‘memaksa’, cukup dilatih saja. Dipupuk keahlian yang dimiliki,” paparnya.wiek
SURABAYA - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso belakangan ini gencar berburu anjing. Pasalnya, perwira tinggi kelahiran Pati, Jawa Tengah tersebut sedang berupaya memenuhi perintah Presiden Jokowi untuk menggunakan anjing pelacak (K-9) dalam pemberantasan narkoba. Hal itulah yang membuat mantan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri itu terus mencari anjing yang cocok. Salah satunya ialah ke Surabaya untuk melakukan konsultasi. Kemarin komjen yang karib disapa Buwas tersebut mendatangi kediaman Sugiarto Tanjung di Jalan Sumatera, Surabaya. Sugiarto adalah pemilik PT Canineone yang sekaligus ahli dan instruktur anjing. Sugiarto menjadi langganan kepolisian di Surabaya baik Polda Jatim, Polrestabes Surabaya, dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam hal kebutuhan dan pelatihan K-9. “BNN akan membentuk kekuatan tambahan yaitu K-9. Ini atas perintah Bapak Presiden untuk penguatan masalah narkoba” ujar Buwas kepada wartawan, Sabtu (27/2). Buwas mengatakan, alasan presiden melibatkan anjing pelacak dalam pemberantasan narkoba sangat tepat. Penggunaan X-Ray sebenarnya sangat membantu, tetapi alat tersebut juga punya kelemahan. Kelemahan itulah yang coba diisi oleh kemampuan anjing pelacak untuk mengendus dan menemukan narkoba yang disembunyikan pembawanya. Buwas menginginkan, agar semua kantor BNN di daerah mempunyai unit K-9. Tetapi untuk sementara, akan ada prioritas untuk kepemilikan K-9 yakni untuk daerah yang rawan narkoba. Nantinya akan ada perbedaan jumlah kepemilikan K-9 antara kantor BNN yang satu dengan kantor BNN yang lain. “Belum bisa untuk seluruhnya karena berkaitan dengan anggaran. Dan yang jadi prioritas adalah ancaman, bukan daerah,” lanjut Buwas. Buwas sendiri menginginkan agar armada anjing pelacaknya berasal dari anjing lokal saja. Alasannya adalah harganya yang lebih murah dan perawatannya yang relatif lebih mudah. Namun untuk jenisnya, Buwas memilih menyerahkan kepada ahlinya. Yang pasti, Buwas ingin anjing tersebut tidak boleh terlalu reaktif namun bisa mendeteksi target secepat mungkin. “Kami akan berkonsultasi dan melakukan evaluasi termasuk berapa lama seekor anjing yang tak bisa apa-apa berubah menjadi anjing pelacak,” tandas Buwas. Keinginan Buwas untuk menjadikan anjing lokal sebagau unit K-9 ditanggapi positif oleh Sugiarto. Sugiarto sendiri justru mengusulkan agar Unit K-9 untuk BNN menggunakan anjing lokal. “Ada satu keunggulan besar anjing lokal yakni sudah terbiasa hidup dan tinggal di lingkungan dan kondisi alam di Indonesia sehingga tidak perlu penyesuaian,” ujar Sugiarto. Untuk kemampuan, Sugiarto mengatakan bahwa kemampuan setiap anjing adalah sama karena anjinganjing pelacak lokal di Indonesia aslinya juga adalah anjing turunan impor. “Ini kan anjing impor, hanya lahirnya saja di sini (Indonesia). Jadi kemampuannya sama. Biarpun anjing impor dan pandai di sana, tapi kalau tidak bisa menyesuaikan dengan kondisi cuaca di sini, pasti kemampuannya kerjanya menurun,” kata Sugiarto. Sugiarto cenderung mengarahkan BNN untuk menggunakan anjing jenis Beagle. Anjing yang aslinya Inggris ini menurut Sugiarto badannya tidak besar tapi cukup lincah untuk memudahkan operasional. “Anjing ini biasanya untuk berburu dan karakternya bagus tergantung akan kemana diarahkan, (mengendus) ke narkotika bisa, ke emas juga bisa. Melatihnya juga tidak lama, cukup sebulan sudah jadi,” pungkasnya.and
DUTA/ANDI MULYA
BERBURU ANJING: Sugiarto Tanjung menjelaskan proses perawatan dan tipe tipe anjing pelacak kepada Komjen Buwas di area rumahnya, di Jalan Sumatra 86 Surabaya, Sabtu (27/2).
DARI DISKUSI KONVERGENSI MEDIA DI ERA DIGITAL PWI JATIM
Citizen Jurnalistik dan Medsos Harus Diperhatikan SURABAYA - Media massa harus harus bisa beradaptasi dan berinovasi dengan perkembangan teknologi informasi jika ingin tetap eksis dan diminati masyarakat. Demikian di antara kesimpulan Diskusi Konvergensi Media di Era Digital yang digelar di kantor PWI Jatim, Jl Taman Apsari 15-17 Surabaya, Sabtu (27/2), kemarin. Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur, Akhmad Munir mengatakan, tanpa terasa kemajuan teknologi telah mengubah wajah pers Indonesia saat ini. "Kita masih ingat ditutupnya Koran Sinar Harapan. Padahal koran itu merupakan koran perjuangan karena pendirinya juga para pejuang. Begitu juga tabloid Bola tiba-iba pada Januari lalu tutup. Ini Kenapa? kiranya hal ini perlu didiskusikan bersama," kata Kepala LKBN Antara Biro Jatim ini. Menurut dia, apa yang harus dilakukan oleh media massa dalam menghadapai fenomena ini. Harapannya, lanjut dia, agar media massa baik cetak, radio, online, bisa menyiarkan
DUTA/EKO PAMUJI
DISKUSI: Para narasumber serius memaparkan gagasannya tentang media massa masa kini dalam diskusi Konvergensi Media Era Digital di kantor PWI Jatim, Jl Taman Apsari 15-17 Surabaya, Sabtu (27/2), kemarin. berita sesuai hakikat pers. Narasumber dalam diskusi kali ini adalah Errol Jonathan (CEO Surabaya Media Group), Nur Wahid (Pimpred Jawa Pos), Nugroho Iman (Kabiro Kompas TV) dan Ferry Pe'i Suhary-
anto (karikaturis). Errol Jonathan mengatakan, konvergensi media khususnya radio basisnya pada digital atau internet. Keunggulan radio, lanjut dia, bisa menggerakkan khalayak umum,
sentuhan emosi, interaktivitas dan imajinasi. "Saya pesan saat itu, penyiar radio tidak boleh nampang. Kekuatan penyiar adalah pada suara. Kalau pendengar mengetahui wajah penyiar, maka dikhawatirkan melemahkan tingkat imajinasi pendengar," katanya. Namun seiring dengan perkembangan teknologi, kata dia, radio harus bisa menyesuaikan. Ia mencontohkan radio Suara Surabaya (SS) yang telah menggunakan streaming untuk memudahkan pendengar mendengarkan suara SS di manapun berada. Seiring dengan perjalanan waktu, SS juga mengunakan video streaming. "Pendengar di luar negeri terbanyak di Hongkong. Setelah kami analisis hal itu dipengaruhi banyak TKW Indonesia di sana," ujarnya. Selain itu, kata dia, dampak citizen jurnalistik juga berpengaruh dalam meningkatkan jumlah pendengar SS. "Partisipsi warga terjadi untuk menyiarkan kejadian yang ada di lokasi," katanya. Pimpred Jawa Pos, Nur Wahid men-
gatakan, sempat menjadi kekhawatiran bahwa koran seiring dengan era digital akan mati. "Kami setiap tahun menggelar pertemuan bagaimana koran menghadapi situsi seperti ini. Tapi ada perkembangan menarik, tahun lalu sudah tidak ada lagi kekhawatiran itu," katanya. Menurutnya, pihaknya optimistis koran tidak akan mati selama bisa melakukan inovasi, salah satunya menampilkan berita mendalam yang tidak didapat di media online. Ia mencontohkan Jawa Pos yang membuat media online seperti JPPN. "Hal ini dilakukan jika nanti benarbenar koran mati, bisa beralih ke JPPN. Tapi kenyataannya perolehan iklan JPPN hingga saat ini masih kalah jauh dari koran Jawa Pos. Ini berarti koran masih eksis," katanya. Kabiro Kompas TV Jatim Nugroho Iman mengatakan teknologi berkembang dengan cepat, tentunya TV harus bisa mengikuti perkembangan itu. "Peran sosial media juga harus diperhatikan. Tantangan konvergensi media adalah kreativitas. Itu menjadi keharusan," ujarnya.oke
Editor : Mohammad Natsir Layouter : Ismail Amrulloh
CMYK
CMYK
11
TRAVELING
DUTA MASYARAKAT MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Empat Wisata Air Terjun di Lumajang yang Mempesona LUMAJANG merupakan Kabupaten yang berdekatan dengan Kabupaten Jember, Kabupaten Probolinggo dan Kabupaten Malang. Kabupaten Lumajang sendiri daerahnya di kelilingi oleh pegunungan yang indah. Tek heran jika Kabupaten Lumajang ini memiliki suasana yang asri dan sejuk. Disamping itu masyarakat Lumajang ini orangnya ramahramah, dan oleh karena itu Lumajang sekarang ini menjadi salah satu Kabupaten yang aman dan tentram. Lumajang juga memiliki obyek wisata yang mempesona alam berupa wisata pegunungan, dan wisata alam lainya. Tak kalah hebatnya, Lumajnag memiliki wisata alam berupa air terjun, pantai dan wisata budaya. Pembahasan kali ini akan mengulas tentang beberapa wisata air terjun tertinggi yang berada di Kabupaten Lumajang. Ada empat pesona air terjun tertinggi di Kabupaten Lumajang antara lain :
DUTA/JITO
PUNCAK B26 dengan asap putih yang muncul dari dalam kawah.
Pesona Lumajang
B29, Negeri di Atas Awan
1. Air Terjun Tumpak Sewu/ Coban Sewu. Air Terjun Tmpak Sewu/ Coban Sew merupakan salah satu wisata air terjun terbaik yang di miliki Kabupaten Lumajang dengan pesona bebatuan sebagai dinding aliran air yang begitu memikat, keindahan yang memikat lainnya pada ketinggian air terjunya yang memberikan keistimewaan bagi pengunjung dengan di manjakan cuaca yang dingin. Keberadaan air terjun Coba Sewu semakin populer di kalangan wisatan Nusantara. Oleh karenanya Pihak Pemerintah Kabupaten Lumajang
AIR Terjun Tumpak Sewu yang sangat indah. kedatangan setiap pengunjung yang datang. Pesona wisata air terjun ini ternyata sudah dikenal masyarakat jawa timur terutama Surabaya, Probolinggo, Jember, dan daerah lain. Keramaiannya juga tak lepas dari imbas pesatnya turis domestik dari berbagai daerah yang ingin membuktikan keindahan salah satu wisata ketinggian andalan Lumajang ini. Deru deburan air terjun deras mengalir, suaranya bergemuruh layaknya ombak di laut yang tak pernah berhenti berirama. Angin dingin ditambah butiran air dari air terjun sudah dipastikan akan membuat pakaian wisatawan menjadi basah. Lokasi wisata air terjun Manggisan ini terletak di Desa Kandangan, Senduro, Lumajang sekitar 20 Km dari pusat kota. Akses jalan menuju air terjun sangatlah enak dan mulus. Aspal baru ini merupakan proyek dari Pura Mandhara Giri Semeru Agung, Senduro yang sering didatangi peziarah dari umat hindu se Indonesia terutama
Lumajang tidak hanya dikenal sebagai penghasil pisang yang termashur. Namun, Lumajang juga memiliki pesona alam yang juga sangat indah. Salah satunya adalah B29 yang dikenal dengan sebutan Negeri di Atas Awan.
L
okasi puncak B29 berada di tepi tertinggi desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang. Sekitar 40 km sebelah barat Kota Lumajang dan dapat ditempuh sekitar 2 jam perjalanan dengan kendaraan. Dari kota Lumajang rute jalan ke B29, melewati Senduro – Argosari – Puncak B29. Jalan menuju puncak B29 sudah merupakan jalan yang sudah terbilang bagus, hanya mulai menjelang desa Argosari saja kontur jalan rusak. Terdiri dari jalan aspal yang sudah mengelupas, makadam, serta jalan yang masih berupa tanah. Ruas jalan juga sempit serta berkelok dengan tanjakan-tanjakan ekstrim, sehingga harus ekstra hati-hati melalui jalur ini. Untuk kondisi jalan ke puncak B29, selengkapnya silahkan baca: Rute Ekstrem ke B29. Puncak B29 merupakan nama sebuah bukit yang masih berada dalam deretan pegunungan Bromo Tengger Semeru.
Tepatnya berada di sisi sebelah timur Gunung Bromo atau berada diatas tebing kaldera Gunung Bromo. B29 sendiri artinya bukit dengan ketinggian 2900 meter diatas permukaan laut (mdpl). Dengan ketinggian ini, puncak B29 jauh lebih tinggi dari Gunung Bromo yang hanya 2.329 mdpl. Sehingga jika kita berada di puncak B29, Gunung Bromo akan berada dibawah kita dan sangat mempesona. Dari puncak B29 kita bisa menikmati panorama alam Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dengan lebih leluasa. Deretan Gunung Bromo, gunung Batok, Gunung Penanjakan dan hamparan kaldera Gunung Bromo nampak jelas disisi sebelah Barat. Sangat eksotik saat diselimuti awan putih yang menghampar di seluruh area. Moment seperti inilah yang menjadikan puncak B29 disebut dengan Negeri di Atas Awan. Moment lain yang special di puncak B29 adalah disaat sunrise dan sunset. Jika kita mengarahkan pandangan kearah selatan, Mahameru sang puncak
Gunung Semeru terlihat kokoh, sambil sesekali meletupkan wedus gembel dari dalam kawah Jonggring Saloko. Seolah memanggil untuk bersua kembali. Bagi pengunjung puncak B29, biasanya penasaran dengan puncak lain yang lebih tinggi, yaitu puncak B30. Puncak B30 juga merupakan nama dari sebuah bukit yang masih dalam deretan bukit B29. Letak B30 berada disebelah utara, sekitar 1 km dari puncak B29. Untuk menuju ke puncak B30 dari B29 harus melewati jalan setapak yang lebarnya hanya sekitar 1 meter. Bisa detempuh dengan jalan kaki atau mengendarai sepeda motor. Tetapi harus hati-hati, karena di kedua sisinya terdapat jurang yang terjal. Di puncak B30 kita bisa melihat panorama alam Gunung Bromo dari sisi yang berbeda. Dari sini Gunung Bromo dan kalderanya terlihat lebih dekat dan tentunya lebih indah. Jadi jika anda berkunjung ke Negeri Diatas Awan puncak B29, jangan lewatkan puncak B30 yang lebih eksotik. jto
DUTA/JITO
AIR Terjun Kapas Biru menjadi jujukan wisatawan. berharap, bagi wisatawan yang berkunjung, mereka harus memiliki nyali besar dan fisik yang kuat, karena medan yang berat. Air terjun Tumpak Sewu adalah wisata alam sekaligus wisata minat khusus, dan tidak semua wisatawan bisa berkunjung. Pihak Badan perencanaan dan pembangunan kabupaten Lumajang kerap kali melakukan kunjungan hingga sampai di bawah air terjun. Dengan pengalaman sulitnya medan untuk menunju ke Coba Sewu tidak mudah, diharapkan wisatawan tidak nekat. “Bayangkan saja, menuju Coban harus melewati terjalnya dinding kawasan Goa Tetes menuju aliran Sungai Kali Glidik. Bappeda terus berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan untuk memberikan pelatihan pada pengelola Goa Tetes dan masyarakat sekitar. Karena bagi pengunjung harus dilengkapi pakaian pengaman untuk menuju Coban Sewu. Bappeda sangat mendukung Disparbud belum membuka secara umum Obyek Wisata Coban Sewu, karena jalur menunju air terjun belum memiliki safety. Perlu kajian khusus untuk obyek wisata air terjun Coban Sewu. 2. Air Terjun Manggisan Air Terjun Manggisan lokasinya wisata air terjun ini berada di Desa Kandangan, Senduro Lumajang dengan keeksotisan alamnya yang luar biasa dan rute ke air terjun ini wisatawan harus menempuh jarak yang lumayan jauh dengan jalan kaki. Untuk sampai ke wisata air terjun Manggisan membutuhkan waktu sekitar kurang lebih 1 jam. Air terjun ini berlatar belakang warna hijau tanaman beserta air terjun menyambut
Bali. Hanya saja butuh jiwa adventure yang tinggi agar berhasil sampai tujuan. Pengunjung lebih baik parkir di rumah warga dan berjalan sekitar 30 menit. 3. Air Terjun Kapas Biru Air Terjun Kapas Biru biru merupakan wisata alam yang berada di Barat Kabupaten Lumajang yang terletak di Pronojiwo. Air terjun ini mempunyai keistimewaan dengan aliran airnya yang sangat besar karena berada di kaki gunung Semeru. Jika ditempuh dari Lumajang, lokasinya berada sekitar 300 m setelah Lapangan Pronojiwo. Setelah persimpangan ke kiri, nanti akan ada banner di sebelah kiri jalan bertuliskan Air Terjun Kapas Biru. Sedangkan jika ditempuh dari Kota Malang, akan memakan waktu kurang lebih 2-3 jam. Melalui rute Malang Turen - Dampit - Ampelgading - Pronojiwo. Setelah melewati kantor polisi Pronojiwo, tidak jauh dari polsek ada jalan tikungan, lalu akan ada banner di sebelah kanan jalan bertuliskan Air Terjun Kapas Biru. Untuk menuju air terjun ini bisa menggunakan mobil
ataupun motor. Di tempat sudah ada parkir untuk kendaraan yang disediakan oleh warga sekitar. Untuk parkir cukup membayar Rp 5.000 rupiah saja. Dari tempat parkir ini traveler harus jalan kaki kurang lebih 1 km dengan kondisi jalan yang lumayan ekstrim. Tapi tenang saja, warga sekitar sudah membuatkan jalannya menggunakan beton walaupun hanya di beberapa titik tapi cukup aman. Tapi tetap traveler saja harus berhatihati karena jalannya menurun. Dan disarankan untuk memakai sepatu atau sandal gunung supaya tidak licin. Sebelum melewati jalanan dari tempat parkir ini, Anda harus membayar biaya masuk dulu, sekitar Rp 5.000 per kepala. Mungkin dana ini akan digunakan untuk membangun jalan menuju air terjunnya agar bisa lebih nyaman. Setelah membayar pengunjung akan menuruni tebing. Tapi tenang, sudah ada jalan setapaknya kok. Lalu akan ada sebuah tangga dari beton yang hanya dapat dilewati secara bergantian. Tidak jarang jalanan berlumpur juga harus dilewati. Maklum saja, memang jalan untuk menuju ke air terjun adalah jalan dari kebun warga sekitar. Lalu pengunjung akan menyeberang jembatan bambu sebelum akhirnya sampai di Air Terjun Kapas Biru. Selain menikmati Air Terjun yang indah, di sini traveler juga bisa bermain arung jeram menggunakan ban dalam mobil. 4. Air Terjun Coban Wolu Jika wisatawan sudah mengunjungi air terjun Kapas Biru maka kurang sepertinya bila melewatkan air terjun Coban Wolu ini. Pasalnya, lokasinya berada di bawah air terjun kapas biru dengan pemandangan yang tak kalah menarik dan salah satu air terjun yang memiliki ketinggian di Kabupaten Lumajang. Air terjun coban wolu ini alirannya sangat deras air mengalir dari ketinggian yang kadang tak nampak ujungnya jika dilihat dari bawah. Coban Sriti juga dikenal sebagai Coban Wolu, terletak di bawah jembatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang. Sriti, mengalir dari sungai aliran lahar gunung Semeru. Namun untuk bisa mencapainya harus memutar lewat Coban Kapas Biru. Hutan menghijau, air mengalir dari atas tebing begitu deras. Eits, hati-hati kalau mandi di bawah air terjun. Pastikan tubuhmu kuat dihantam air yang terjun bebas dari atas. Tapi lebih baik tidak mandi tepat di bawah air terjun. Selain air sangat deras, harus hatihati jika ada patahan pohon yang ikut hanyut dan terjun bebas. Oleh karena itu, meski pemandangan sekitar air terjun coban wolu sangat mempesona, namun kehati-hatian harus tetap dijaga. jto
AIR Terjun Coban Wolu, keindahan alam yang akan mendatangkan banyak manfaat.
SIAPAPUN akan mengabadikan momen indah berada di puncak B26. Editor : Endang Lismari Layouter : Sulistyorini
CMYK
CMYK
16
EKSPRESI
DUTA MASYARAKAT SENIN,20 JUNI 2012 MINGGU, 28 FEBRUARI 2016
Penelitian, Khamida, Dosen FKK Unusa
Orang dengan Gangguan Jiwa Bisa Saling Mendukung Penderita gangguan jiwa seringkali melakukan kekerasan prilaku baik verbal maupun non verbal. Padahal sebenarnya, itu hanya sebagai bentuk rasa malunya karena berbeda dengan orang pada umumnya. HAL itu bisa dibuktikan dari penelitian yang dilakukan dosen keperawatan Fakultas Keperawatan dan Kebidanan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (FKK Unusa), Khamida, S.Kep, Ns, M.Kep. Penelitian dengan judul Pengaruh Terapi Kelompok Supportif Asertif terhadap Pengendalian Perilaku Kekerasan Pasien Skizofrenia ini, melibatkan pasien-pasien gangguam jiwa yang ada di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Menur Surabaya pertengahan 2013 lalu. Dikatakan Khamida, dengan pendekatan suportif asertif, pasien gangguan jiwa bisa saling mendukung satu sama lain untuk tidak lagi
berbuat kekerasan. “Pasien gangguan jiwa dengan kekerasan, walau sudah tenang namun potensi kambuhnya sangat besar,” jelasnya. Karena itu, Khamida mengumpulkan 30 pasien gangguan jiwa dengan kekerasan yang sudah tenang di hall yang ada RSJ Menur. Ketika dalam keadaan tenang pasienpasien itu bisa diajak bicara dan berbagi cerita. “Saya tanya kenapa marahmarah, mereka cerita banyak. Saya tanya boleh tidak marah-marah, kalau dalam keadaan tenang mereka akan jawab tidak boleh,” jelas Khamida. Dari sanalah, pasien-pasien yang dalam keadaan tenang itu diajak untuk saling support dan mengungkapkan
DUTA/DOK
Biasanya pasien gangguan jiwa dengan kekerasan akan dipasung keluarganya.
sikap asertif (sikap tidak menyakiti walau berbeda pendapat). “Ketika ada temannya yang marah-marah, maka pasien yang tenang ini akan meminta temannya untuk juga tenang tidak marah-marah. Dan ini berhasil,” tutur Khamida. Dalam hal ini, Khamida melakukan penelitian untuk program S-2 bidang keperawatan dengan melibatkan pasien laki-laki yang rata-rata berusia 25 hingga 50 tahun selama sebulan penuh. Pertemuan dilakukan selama satu bulan penuh. Dari hasil penelitian yang dilakukan itu, ternyata pasien gangguan jiwa dengan kekerasan memang butuh dorongan dari orangorang terdekatnya untuk bisa sembuh. Bukan dengan memasungnya karena takut dan malu sama orang lain. Supporting dari keluarga akan membuat pasien menyembuhkan pasien. “Pasien yang bisa pulang dari
Menur itu adalah yang sembuh sosial. Makanya dorongan dari orang sekitar untuk kesembuhannya sangat besar. Jangan dikucilkan,” tukasnya. Sehingga ketika pasien sudah berada di rumah, perlakukan dia seperti halnya orang-orang normal. Perbanyak kegiatan yang bisa melibatkan dia sehingga dia bisa banyak bergerak dan beraktivitas. “Jadi pasien itu tidak lagi berpikiran ke mana-mana. Mereka bisa menghilangkan pikiran kosongnya. Karena ketika tidak ada kegiatan, pikirannya menjadi kosong, dan halusinasinya itu muncul. Dan mereka akan menjadi pendiam. Kenapa pendiam. Sebenarnya mereka diam itu karena malu, mengapa dia tidak bisa seperti orang-orang kebanyakan,” tandasnya. end
Khamida, dosen FKK Unusa
SD Khadijah Pandegiling Surabaya
Libatkan Wali Murid dalam Pendidikan Anak SD Khadijah Pandegiling menggelar acara tahunan yang melibatkan orang tua dan wali murid. Acara bazaar amal dan aneka lomba itu bertujuan untuk mengakrabkan sekolah, guru, murid dan wali murid. KEPALA SD Khadijah Pandegiling Muhammad Iqbal mengatakan, sekolahannya menerapkan program Bergerak Bersama untuk Siswa. Peran serta orangtua dituntun aktif oleh sekolahannya. Seperti yang digelar pada Sabtu (27/02). “Ada banyak kegiatan yang digelar sekolah dengan melibatkan orangtua atau wali murid,” kata Iqbal. Dia mencontohkan digelarnya bazaar amal, dan aneka lomba lainnya. Orangtua yang memasak, anak membantu jualan. Di acara itu pula digelar juga lomba hijabers cilik, menghias aneka bekal unik, mewarnai untuk siswa PG/TK dari sekitar SD Khadijah Pendegiling dan aneka lomba lainnya. “Ini adalah murni gagasan orang tua. Kita hanya memfasilitasi,” tandas Iqbal. Program sekolah selama setahun sudah disampaikan ke orangtua diawal tahun ajaran baru. Tiap awal, tengah serta akhir tahun ajaran, orangtua diminta menyetorkan lembar penilaian ke sekolah. Baik menyangkut penilaian pada diri anak maupun sekolahan. Penilaian ini yang menjadi acuan evaluasi sekolah. “Lembar itu kami namakan angket awal tahun, tengah tahun dan akhir tahun ajaran. Ada banyak masukan, misalkan guru tidak menarik dalam penyampaian
DUTA/WIWIEK
Siswa membawa apa saja yang dibutuhkan untuk memenangkan lomba.
DUTA/WIWIEK
Siswa berlomba untuk membuat kreasi bekal yang sesuai dengan keinginannya. materi dan masalah lain. Ada juga forum komunikasi orangtua dengan sekolah. Bisa melalui inbox facebook, whatshaap dan lainnya. Effendi, orangtua dari Azzam Ghithrif, siswa kelas 1; dan Ahmad Fathi, kelas 5 SD Khadijah Pandegiling, membenarkan aktifnya komunikasi antara pihak sekolah dengan orangtua dalam pendidikan anak. “Usulan disampaikan orangtua secara aktif. Yang sering sarana prasarana,” kata Effendi yang tinggal di Simorejo ini. Melibatkan orang tua inilah yang juga dikatakan Kasi Kurikulum Pendidikan Dasar Dindik Surabaya
Munaiyyah. Munaiyyah yang hadir di acara SD Khadijah Pandegiling mewakili walikota Surabaya, Tri Rismaharini ini, mengungkapkan pihaknya menggenjot penerapan kurikulum yang melibatkan orangtua dalam pembelajaran di sekolah. Artinya, peran orangtua tidak saja terkait kebutuhan sarana prasarana (Sarpras) sekolahan. “Sebenarnya kurikulum ini melekat pada Kurikulum 2013. Cuman Dinas Pendidikan menekankan adanya tugas mandiri bagi orang tua terhadap anaknya atau siswa di sekolah,” kata Munaiyyah disela lomba, bazar dan
amal di SD Khadijah Pandegiling Surabaya, kemarin. Menurut dia, tugas mandiri bagi orangtua atau wali murid adalah pendampingan anak saat di rumah atau di luar jam sekolah. Tidak sebatas pendampingan, namun keterlibatan aktif orangtua dalam pengerjaan tugas-tugas sekolah yang targetnya mengembangkan kompetensi anak. “Ada banyak tugas sekolah yang harus dikerjakan anak dengan orangtuanya. Tiap sekolah menerapkan tugas berbeda, tergantung manajemen masing-masing sekolah,” imbuh pejabat berjilbab ini.
DUTA/WIWIEK
Bekal adalah hal penting bagi siswa agar bisa semangat untuk menimba ilmu. Sekolah dan orangtua bisa berunding merancang program itu.
Misalkan menyusun menulis cerita tentang profesi orangtua. end
Editor : Endang Lismari Layouter : Ahmad Faiz
CMYK
CMYK