2017 Guide for Study in Taiwan - Indonesian Version

Page 1

Indonesian Version

Your Education

Your Career

in Taiwan



Selamat bagi Anda yang telah memilih Taiwan sebagai tempat untuk studi dan mengembangkan karir Anda! Pada saat Anda tiba di Taiwan, Anda akan menuai berbagai keuntungan dari sistem pendidikan kami yang berstandar dunia. Anda juga dapat merasakan sistem pendidikan yang unik dimana kami sangat mengedepankan pembelajaran yang dapat membuka kesempatan, mendorong kreativitas dan inovasi, serta mengembangkan kemandirian. Kami akan membekali Anda dengan ketrampilan-ketrampilan berharga yang dapat membuat Anda lebih kompetitif dalam bidang akademis, pribadi dan profesional. Panduan ini memuat segala informasi penting yang dapat membantu Anda tinggal di Taiwan sebagai pelajar. Bersama dengan kami, kami ingin Anda dapat merasakan layaknya seperti berada di rumah, tak peduli berapa singkat atau panjang masa kunjungan Anda di Taiwan. Negara kami merupakan sebuah negara kosmopolitan yang dapat memberikan Anda kesempatan untuk bertemu dengan berbagai macam orang dengan latar belakang dan budaya yang berbeda, mencoba bermacam-macam jenis makanan dari seluruh dunia, dan menikmati kekayaan budaya dari timur ataupun barat. Kami harap Anda dapat memiliki perjalanan studi yang sukses dan semoga Anda juga dapat menikmati waktu kunjungan Anda selama di Taiwan.


02 /

Mengapa Sekolah di Taiwan? 1.1 Tentang Taiwan 1.2 Alasan Studi di Taiwan 1.3 Kantor Program Elite Study in Tawian, ESIT 1.4 Universitas Konsorsium ESIT 1.5 Mahasiswa Internasional di Taiwan

22 /

Program Kerjasama Internasional Elite Study in Taiwan Vietnam 2.1 Vietnam-VEST 500 Program 2.2 Kerjasama dengan proyek Mekong 1000 2.3 Program Kerjasama dengan Kota Danang 2.4 Eastern Central Vietnam-ECV1000 program Indonesia 2.5 Proyek Beasiswa Pemerintah Aceh 2.6 Program Beasiswa Indonesia-Taiwan BUDI 2.7 Program Beasiswa Indonesia-MOI Thailand 2.8 Program Beasiswa 600 Elite Thailand

24 /

Bagaimana Cara Mendaftar 3.1 Mendaftar Program Bergelar 3.2 Proses Pendaftaran 3.3 Program Pasca Sarjana Internasional

47 /

Beasiswa 4.1 Beasiswa Taiwan 4.2 Beasiswa ESIT Southern Sunshine (SSS) 4.3 Peluang Beasiswa dari Universitas Konsorsium ESIT 4.4 Beasiswa Program Pasca Sarjana Internasional Taiwan (TIGP)

49 /

Kehidupan di Taiwan 5.1 Perhimpunan Mahasiswa di Taiwan 5.2 Akomodasi 5.3 Fasilitas Layanan Lain 5.4 Transportasi 5.5 Pekerjaan

53 /

Informasi Penting Lain 6.1 Mendapatkan Visa yang Tepat 6.2 Sebelum Keberangkatan 6.3 Informasi Lainnya yang Bertautan


Study in Taiwan ?

Why

02

Mengapa Sekolah di Taiwan ? 1.1 Tentang Taiwan

1

• Negara Taiwan, yang dikenal dengan nama Formosa (berasal dari Bahasa Portugis: Ilha Formosa, “Pulau yang Indah”), adalah pulau yang berada di Asia Timur, Samudra Pasifik Barat dan terletak di lepas pantai tenggara Tiongkok. “Taiwan” juga dikenal sebagai Republik Tiongkok (ROC). Ibu kota Taiwan adalah Taipei. Terpisah dari area yang umumnya disebut daratan Tiongkok dengan selat Taiwan selebar 120km, panjang pulau Taiwan adalah 394 km dan memiliki lebar 144 km. Di sebelah timur laut adalah kepulauan Jepang dan Laut Tiongkok Timur, dengan ujung selatan pulau Ryukyu Jepang terletak di sebelah timur; Filipina terletak di bagian selatan, disebrang selat Bashi. Pulau berpegunungan ini membentangi garis balik utara dan dipenuhi oleh tumbuhan tropis dan subtropis.

• Budaya Budaya Taiwan terdiri dari campuran budaya dari Konfusianisme, Cina Han, Jepang, Eropa, Amerika, global, lokal dan berbagai budaya suku asli Taiwan, yang sering dipersepsikan di kedua pemahaman tradisional dan modern. Pengalaman sosial-politik umum di Taiwan perlahan-lahan telah berkembang menjadi identitas budaya serta kesadaran budaya warga Taiwan, yang telah banyak diperdebatkan di dalam negeri. Beberapa tahun belakangan ini, konsep multikulturalisme Taiwan telah diusulkan sebagai pandangan alternatif yang relatif apolitis, yang sudah memperbolehkan masuknya orang-orang dari Tiongkok dan kelompok-kelompok minoritas lainnya dalam proses pendefinisian ulang budaya Taiwan, yang berkelanjutan sebagai sistem makna kolektif dan tradisi pola berpikir dan berperilaku yang dipahami bersama oleh masyarakat Taiwan. Olah raga populer di Taiwan di antaranya: Badminton, Baseball, Pemandu Sorak, Golf, Seni Bela Diri, Renang, Tenis Meja, Tenis, dan Voli. Budaya Taiwan seperti seni the dan upacara teh adalah cara yang sangat sosial untuk menikmati teh. Jenis teh yang paling umum adalah long. Teh long Taiwan memiliki berbagai jenis lagi, seperti di antaranya Teh Dewi Besi dan Teh long Alpen. Banyak seni klasik dapat dilihat dalam budaya teh, seperti di antaranya: kaligrafi, seni bunga, seni kemenyan, dan sebagainya. Karaoke juga sangat populer di Taiwan dan biasanya akrab dipanggil dengan istilah KTV (Karaoke Television). Ini adalah salah satu contoh budaya Jepang yang diadopsi oleh Taiwan. Saat Taifun melanda, banyak sekali kawula muda Taiwan yang menghabiskan waktu dengan bernyanyi karaoke ataupun dengan bermain Mahjong. Banyak juga dari penduduk Taiwan yang gemar menonton sinetron yang biasanya dikenal dengan istilah drama Taiwan. Berlimpah dengan banyaknya jumlah toko swalayan sebanyak 9.200 toko di area tanah seluas 35,980 km² dan populasi sebanyak 22.9 juta, Taiwan memiliki kepadatan populasi orang per toko paling tinggi di Asia Pasifik, bahkan di dunia, yakni 2,500 per satu toko atau .0004 toko per orang. Telepon genggam juga sangat populer di Taiwan. Penggunaan telepon genggam bisa mencapai lebih dari 80%. Karena tingkat penggunaan yang tinggi, telepon genggam di Taiwan memiliki harga yang murah serta sangat multifungsi. Budaya hip-hop dari Amerika Serikat juga sangat berkembang di Taiwan. Anda bisa mendapat informasi lebih jauh mengenai budaya Taiwan di http://www.culture.tw/


Study in Taiwan ?

Why

• Bahasa Mandarin adalah bahasa tulisan yang dipahami penduduk lokal yang berbicara Sinitic. Sistem penulisannya yang berbasis piktograf masih digunakan sehari-hari. Tiongkok memilih untuk mengadopsi karakter “yang disederhanakan” dalam upaya mengurangi jumlah angka buta huruf, tetapi di Taiwan karakter “tradisional” masih tetap digunakan. Walaupun bahasa lisan resmi Republik Tiongkok tetap menggunakan Mandarin, sebagian besar populasinya berbicara Hoklo atau Hakka. • Iklim Iklim Taiwan umumnya subtropis. Seluruh pulau dapat merasakan iklim panas dan lembab mulai dari bulan Juni sampai September. Temperatur saat musim dingin rata-rata 18˚C dan temperature saat musim panas rata-rata naik sampai 31˚C. Cuaca sepanjang tahun Taiwan sangat dipengaruhi oleh aliran iklim Asia Timur. Musim dingin dimulai dari akhir Oktober hingga akhir Maret dan biasanya selalu membawa hujan yang berkesinambungan ke timur laut Taiwan, sementara itu bagian tengah dan selatan Taiwan sebagian besar mengalami musim dingin dengab banyak sinar matahari. Banyak pulau lepas pantai Taiwan yang diterpa angin kencang sepanjang kurun waktu tersebut. Musim panas dimulai dengan musim “hujan Plum” (dinamakan demikian karena bertepatan dengan musim buah Plum) pada bulan Mei dan Juni dan biasanya berakhir pada bulan September. Selama periode ini, bagian selatan memiliki curah hujan tinggi sementara bagian utara tetap relatif kering. Bahaya alam seperti Taifun biasanya mulai terjadi dari bulan Mei sampai September dan untuk bencana alama seperti gempa bumi sudah sangat biasa terjadi di pulau ini. • Kondisi Cuaca Khusus dan Gempa Walaupun Taiwan beriklim subtropis, akan tetapi saat musim dingin, angin dingin dari Siberia sering menyebabkan penurunan suhu di Taiwan hingga di bawah 10 derajat Celcius serta sering menyebabkan turunnya salju di pegunungan-pegunungan tinggi. Karena sistem subtropis Pasifik yang memiliki tekanan tinggi, saat musim panas temperatur akan naik mencapai 35 derajat Celcius atau lebih. Pola cuaca di Taiwan juga menjadi semakin rumit karena adanya pegunungan yang berjajar di tengah-tengah Negara ini. Taiwan cukup sering mengalami gempa bumi karena lokasinya yang terletak di antara lingkar sabuk seismic-Pasifik dan di persimpangan Manila dan parit Ryukyu sepanjang sisi barat dari pelat laut Filipina (PSP). Ahli geologi mengidentifikasi tedapat sebanyak 42 patahan aktif di pulau ini. Menurut Biro Cuaca Pusat (CWB), dari tahun 1994 hingga 2011 ada sekitar 22.000 gempa bumi terjadi tiap tahun di wilayah Taiwan. Dan dari jumlah tersebut hanya sekitar 1.000 gempa yang dirasakan oleh masyarakat tiap tahun. Di bagian tengah dan barat Taiwan, frekuensi terjadinya gempa bumi lebih rendah, dan skalanyapun lebih kecil dan dangkal. Tetapi ada satu pengecualian, yakni pada tanggal 21 September 1999, di dekat kota Jiji Nantou yang terletak 150 km dari bagian selatan Taipei sempat terjadi gempa bumi besar hingga 7.3 SR. Peristiwa ini merupakan gempa terbesar yang sangat memengaruhi Taiwan di abad ke-20 ini.


Study in Taiwan ?

Why

04

1.2 Alasan Studi di Taiwan Taiwan merupakan satu negara dengan sistem pendidikan tinggi yang sangat bermutu, menyediakan sebanyak 158 pilihan lembaga pendidikan tinggi bagi pelajar internasional. Selama bertahun-tahun, universitas di Taiwan telah terbukti menghasilkan prestasi-prestasi akademis yang luar biasa, dan terpercaya karena usahanya dalam mencari kesempatan berkolaborasi antara sesama universitas ataupun kerjasama antara akademisi dan industry baik di dalam negeri ataupun secara global. Pendidikan yang berkualitas tinggi, masyarakatnya yang giat dan ramah, biaya hidup yang relatif rendah, pemandangan yang indah, banyaknya beasiswa yang tersedia, keamanan politik dan juga stabilitas sosial merupakan alasan-alasan bagi pelajar internasional karena selalu menganggap Taiwan sebagai tempat yang sangat layak untuk menganyam pendidikan. Kekuatan penelitian Pendidikan Tinggi Taiwan Seiring dengan terbentuknya Taiwan sebagai unggulan dunia dalam bidang teknologi informasi dan industri elektronik, sistem pendidikan tinggi yang kuat di Taiwan membuatnya menjadi pilihan yang ideal bagi para pelajar internasional untuk melanjutkan studi mereka. Menurut SCImago Journal & Country rank pada tahun 1996-2015, jumlah publikasi penelitian menunjukkan tingkatan prestasi Taiwan sebagai berikut: â– peringkat ke 19 dalam SCI ( Science Citation Index) â– peringkat ke 19 dalam SSCI ( Social Science Citation Index) â– peringkat ke 11 dalam EI (Engineering Index) Dan menurut The Global Competitiveness Report 2015-2016 yang dilaksanakan oleh World Economic Forum (WEF), kinerja Taiwan dianggap sangat luar biasa. Taiwan menduduki peringkat ke-14 diantara 140 negara lainnya dalam kategori memiliki sistem pendidikan dan pelatihan dengan kualitas yang lebih tinggi . Teknologi informasi dan komunikasi (ICT) yang dimiliki oleh Taiwan juga sudah menjadi sangat terkenal dalam 20 tahun terakhir. Perusahaan-perusahaan ICT di Taiwan memiliki peran yang cukup penting dalam rantai pasokan produk elektronik di pasaran global industri ICT. Dan menurut WEF 2015-2016 Global Competitiveness Report, Taiwan juga menduduki peringkat ke-15 dalam bidang teknologi informasi global. Prestasi-prestasi inilah yang dapat membuktikan kualitas pendidikan yang disediakan oleh universitas di Taiwan.


Study in Taiwan ?

Why

• Kaya akan budaya dan Penduduk yang Ramah Pengembangan multikultural telah menjadi karakteristik utama dalam masyarakat Taiwan karena merupakan titik fokus untuk budaya daerah dan kegiatan bisnis global. • Industri yang Maju Pesat Taiwan telah dikenal dengan produk teknologi informasi dan industri manufakturnya. Secara spesifik, Taiwan juga merupakan tempat bernuansa internasional yang kental, khususnya dalam bidang industri dan bisnis dimana setiap harinya Taiwan selalu berusaha untuk berkompetisi dengan para ahli terbaik dari seluruh dunia. • Lingkungan yang Ramah akan Bahasa Inggris Taiwan selalu bekerja keras dalam menciptakan lingkungan yang ramah bagi sahabat-sahabat internasional yang berbahasa ibu Bahasa Inggris. Pemerintahan dan kantor pengurus masyarakat di Taiwan telah membangun website dalam bahasa Inggris dan juga Mandarin dengan tujuan untuk membantu para individu agar dapat mengakses informasi dan jasa layanan secara efisien dan nyaman. • Pintu Gerbang Asia Pasifik Taiwan terletak di tengah lingkaran Asia Pasifik dan menjadi pintu gerbang Asia Timur; terutama ke wilayah daratan Tiongkok. Taiwan sangat mudah diakses melalui negara-negara Asia Pasifik dan industri transportasinya yang menghubungkan Taiwan dengan seluruh dunia. Hal ini membuat Taiwan menjadi tempat yang tepat untuk melanjutkan pendidikan dan karir Anda.


Study in Taiwan ?

Why

06

1.3 Kantor Program Elite Study In Taiwan (ESIT) Program Elite Study In Taiwan disponsori oleh Kementerian Pendidikan Taiwan dengan tujuan agar dapat memberikan pelayanan dan kesempatan kolaborasi yang baik antara pendidikan tinggi Taiwan dengan komunitas-komunitas internasional. Kantor Program ESIT bertindak sebagai peron atau panggung pertukaran akademik serta mengkoordinasikan layanan mobilitas dan pengembangan talenta internasional. Salah satu tugas penting Kantor Program ESIT adalah berperan sebagai jembatan bagi para mahasiswa internasional yang ingin merasakan sendiri sistem pendidikan tinggi di Taiwan dengan kualitas tinggi. • Program beasiswa Kantor Program Elite Study in Taiwan (ESIT) akan melakukan kunjungan ke masing-masing sekolah untuk mendatangi murid-murid yang telah menerima dana bantuan oleh Proyek ESIT. Selain itu, ESIT juga akan menyelenggarakan forum pertukaran sesama pelajar. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk menunjukkan kepedulian terhadap kondisi kehidupan dan perkembangan belajar para siswa-siswi penerima beasiswa di Taiwan. Apabila ada hal tertentu yang bisa dibantu, ESIT juga pasti akan dengan sangat senang hati menawarkan bantuan. Melalui kegiatan kecil seperti ini, Esit berharap agar para pelajar tersebut dapat merasakan kepedulian dan dedikasi yang ditawarkan oleh para staf ESIT. Setelah tibanya mereka di Taiwan, ESIT juga berharap mereka dapat mengenal lebih banyak teman baru dari komunitas ESIT dan juga dapat segera merasakan kehangatan-kehangatan yang ditawarkan oleh komunitas ini. • Prospek Didirikan pada tahun 2010, ESIT mulai memperluas jasa layanannya ke perkembangan proyek-proyek sumber daya manusia dan institusi pendidikan di Asia Tenggara dan Asia Selatan. Dikarenakan pelaksanaan pedoman "The New Southbound Policy", ESIT mulai mengatur kembali strategi dengan memperluas negosiasi terhadap perwakilan-perwakilan dari pemerintahan agar dapat lebih meningkatkan kerjasama dalam program pendidikan. Selain itu, dalam rangka mendorong mahasiswa dan dosen-dosen yang berbakat untuk lebih memilih datang ke Taiwan, terutama yang berasal dari negara-negara ASEAN, ESIT mengalokasikan bantuan dana beasiswa bagi para kandidat yang luar biasa. ESIT juga berharap melalui kerjasama internasional dan proyek Caring ini, semua murid beasiswa dapat merasakan kepuasan dengan sistem pendidikan dan juga dengan lingkungan Taiwan, agar kesan-kesan yang baik pun dapat terukir di dalam hati mereka, sehingga jika suatu saat mereka harus kembali ke negara asal masing-masing, mereka pastinya akan terus membagikan pengalaman-pengalaman positif yang didapat selama masa studi di Taiwan ini. Melalui dukungan dari Kementerian Pendidikan dan konsorsium Perguruan Tinggi yang ikut berpartisipasi, ESIT mengantisipasi kontribusi-kontribusi yang berkesinambungan dalam talent mobility internasional dan pembudayaan di negara Asia maupun di seluruh dunia.


Study in Taiwan ?

Why

1.4 Universitas Konsorsium ESIT

Dalam rangka mengkoordinasikan pendidikan internasional untuk dapat meningkatkan sinergi antara universitas di Taiwan, ESIT telah membentuk Konsorsium Universitas ESIT yang terdiri dari 66 universitas mitra di Taiwan untuk menawarkan lebih dari 700 program akademik dengan pengantar bahasa Inggris yang berkualitas tinggi. Universitas Konsorsium ESIT menawarkan program belajar berkualitas dan juga lingkungan yang bersifat internasional sehingga bisa sanggat bermanfaat bagi para mahasiswa internasional ataupun mahasiswa domestik. Universitas Konsorsium ESIT menawarkan program-program akademik dengan kualitas tinggi bersamaan dengan proyek-proyek penelitian, kesempatan beasiswa, dan kegiatan budaya lainnya.

1. National Ilan University 2. Tatung University 3. Chung Yuan Christian University 4. Chinese Culture University 5. Ming Chi University of Technology 6. Minghsin University of Science and Technology 7. Soochow University 8. Tungnan University 9. Chang Gung University 10. National Central University 11. National Chiao Tung University 12. National Chengchi University 13. National Tsing Hua University 14. National Yang-Ming University 15. National Taipei University 16. National Taipei University of Technology 17. National Taipei University of Business 18. National Taipei University of Education 19. Taipei National University of the Arts 20. National Taipei University of Nursing and Health Science 21. National Taiwan University 22. National Taiwan University of Science and Technology 23. National Taiwan Normal University 24. National Taiwan Sport University 25. National United University 26. Tamkang University 27. St. John's University 28. Shih Chien University 29. University of Taipei 30. Taipei Medical University 31. Fu Jen Catholic University 32. Ming Chuan University

1. 2. 3. 4.

Chung Hwa University of Medical Technology Wenzao Ursuline University of Languages Chang Jung Christian University Southern Taiwan University of Science and Technology 5. Kaoshiung Medical University 6. National Sun Yat-sen University 7. National Chung Cheng University 8. National Cheng Kung University 9. National Pingtung University 10. National Pingtung University of Science and Technology

67

1. Da Yeh University 2. China Medical University 3. Hungkuang University 4. Asia University 5. MingDao University 6. TungHai University 7. National Chung Hsing University 8. National Formosa University 9. National Yunlin University of Science and Technology 10. National Chin-Yi University of Technology 11. National Changhua University of Education 12. National Taichung University of Education 13. Feng Chia University 14. Chaoyang University of Technology 15. Providence University

1. National Dong Hwa University 2. Tzu Chi University 11. National University of Kaohsiung 12. National Kaohsiung Normal University 13. National Kaohsiung First University of Science and Technology 14. National Kaohsiung University of Applied Sciences 15. National Chiayi University 16. Kun Shan University 17. I-Shou University 18. Fooyin University


Study in Taiwan ?

Why

08

Universities

Asia University Chang Gung University Chang Jung Christian University Chaoyang University of Technology China Medical University Chinese Culture University Chung Hwa University of Medical Technology Chung Yuan Christian University Da Yeh University Feng Chia University Fooyin University Fu Jen Catholic University Hungkuang University I-Shou University Kaoshiung Medical University Kun Shan University Ming Chi University of Technology Ming Chuan University MingDao University Minghsin University of Science and Technology Natioanl Taiwan Sport University National Central University National Changhua University of Education National Cheng Kung University National Chengchi University National Chiao Tung University National Chiayi University National Chin-Yi University of Technology National Chung Cheng University National Chung Hsing University National Dong Hwa University National Formosa University National Ilan University National Kaohsiung First University of Science and Technology National Kaohsiung Normal University National Kaohsiung University of Applied Sciences National Pingtung University National Pingtung University of Science and Technology National Sun Yat-sen University National Taipei University National Taipei University of Business National Taipei University of Education

VietnamVEST 500

VietnamMekong 1000

VietnamDanang

VietnamECV1000

Indonesia- IndonesiaBUDI Aceh

ThailandElite 600

Southeast Asian Countries

(sss)


Study in Taiwan ?

Why

Universities

National Taipei University of Nursing and Health Science National Taipei University of Technology National Taiwan Normal University National Taiwan University National Taiwan University of Science and Technology National Tsing Hua University National United University National University of Kaohsiung National Yang-Ming University National Yunlin University of Science and Technology National Taichung University of Education Providence University Shih Chien University Soochow University Southern Taiwan University of Science and Technology St. John's University Taipei Medical University Taipei National University of the Arts Tamkang University Tatung University TungHai University Tungnan University Tzu Chi University University of Taipei Wenzao Ursuline University of Languages

VietnamVEST 500 Program

VietnamMekong 1000 Program

VietnamDanang Program

Southeast Vietnam- Indonesia- Indonesia- ThailandAsian Countries ECV1000 BUDI Aceh Elite 600 Sunshine Program Elite 600 (sss) DIKTI 3+1 Program Scholarship)


Study in Taiwan ?

Why

10

1.5 Mahasiswa Internasional di Taiwan

Dony Novaliendry

Doctoral Program of Electrical Engineering National Kaohsiung University of Applied Sciences Taiwan ??? Mungkin ini adalah salah satu tempat yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya. Kebanyakan orang pasti berpikir bahwa Taiwan hanyalah sebuah pulau kecil, dan apa yang bisa kita dapat ! dari pulau kecil ini? Pada awalnya, saya juga sempat memiliki pemikiran seperti itu. Taiwan hanyalah sebuah pulau kecil, bahkan jauh lebih kecil dari Indonesia, negara di mana saya dibesarkan. Awalnya ketika saya mendapat tawaran untuk bergabung dalam "Program Bridging", yaitu program kerjasama antara Indonesia dan pemerintah Taiwan, tanpa berpikir panjang saya langsung menolak tawaran tersebut. Karena pada saat itu, saya masih sedang menunggu tibanya surat penerimaan dari kampus yang terletak di negara Inggris. Dan Pada tahun 2012 silam, tawaran kedua pun tiba lagi. Dan setelah mendapat paksaan dari dekan saya, akhirnya saya memutuskan untuk ikut berpartisipasi dalam program ini, karena kualifikasi saya sudah memenuhi persyaratan untuk belajar ke Taiwan (Saya adalah seorang dosen di Universitas Negeri Padang); dan dengan berat hati, saya berangkat ke Taiwan untuk berpartisipasi dalam program Bridging selama dua setengah bulan lamanya. Alasan saya bergabung dalam program ini adalah saya rasa ini merupakan kesempatan emas bagi saya untuk bisa sekalian berjalan-jalan ke Taiwan. Lalu saya ditempatkan di National Kaoshiung University of Applied Sciences dengan ilmu komputer sebagai latar belakang saya. Dan mulai dari saya menginjakkan kaki di Bandara Internasional Kaohsiung sampai ke asrama kampus, saya mulai berpikir bahwa ternyata Taiwan tidak seburuk yang saya pikirkan. Selama masa kunjungan saya di Taiwan, saya dan teman-teman lainnya dijelaskan terlebih dahulu tentang lingkungan di sekitar sini. Dan sebenarnya awalnya sangat sulit bagi saya untuk dapat beradaptasi disini, karena penduduk di Taiwan hampir tidak ada yang bisa berbahasa Inggris, maka dari itu saya harus selalu menggunakan bahasa tubuh untuk dapat berkomunikasi dengan orang-orang. Dan selama saya menjalani program bridging ini, saya juga diajak untuk mengunjungi pabrik industri yang terletak di Kaohsiung, dan ini merupakan pengalaman yang sangat menarik bagi saya. Teknologi yang dikembangkan di Taiwan juga sudah maju dengan sangat pesat. Kegiatan saya di Kaohsiung selama dua setengah bulan penuh tidak hanya diisi dengan belajar, tetapi saya juga diajak untuk melihat seluruh Taiwan. Saya dan teman-teman saya diajak untuk melihat gedung Taipei 101, yang terletak di kota Taipei, dan hanya satu kata untuk Taipei 101, yaitu “menakjubkan�. Taipei 101 adalah ciri khas dari negara Taiwan dan tentunya sangat meninggalkan kesan untuk saya. Saya selalu mengatakan kepada teman-teman saya yang akan datang mengunjungi Taiwan bahwa kunjunan anda tidak akan pernah lengkap tanpa mengunjungi Taipei 101 dan Formosa Boulevard Kaohsiung.


Study in Taiwan ?

Why

Waktu berjalan dengan begitu cepat, dan tiba waktunya bagi saya untuk kembali ke Indonesia. Akan tetapi keinginan saya untuk kembali ke Taiwan menjadi lebih tinggi dan tinggi lagi setiap harinya. Sesampainya di Indonesia, saya pun langsung segera menandatangani beasiswa untuk dapat kembali lagi ke Taiwan, dan perjuangan ku pun tidak sia-sia. Saya bisa kembali lagi ke Taiwan, dan tepatnya ke kota Kaohsiung. Sampai detik ini, sudah hampir 4 tahun saya menetap di Taiwan. Akan tetapi waktu angka 4 tahun pun tidak cukup bagi saya. Saya merasa masih ada banyak hal lagi yang bisa saya pelajari dari Taiwan dan saya juga ingin mendapatkan lebih banyak ilmu pengetahuan dan teknologi terbaru laginya yang bisa saya terapkan di negara saya. Sebagai seorang mahasiswa di National Kaoshiung University of Applied Sciences (NKUAS), saya bisa mendapatkan banyak akses untuk mengembangkan keterampilan saya, contohnya seperti menjadi relawan untuk beberapa sekolah di Taiwan. Dan dalam acara tersebut, saya juga ada memperkenalkan beberapa Kebudayaan-kebudayaan Indonesia. Dapat berbagi pengalaman dengan mahasiswa Taiwan membuat diri saya merasa semakin merasa bangga sebagai seorang pelajar dari Indonesia. Saya benar-benar sangat bangga menjadi orang Indonesia, saya bangga bahwa saya bisa melanjutkan kuliah di Taiwan. Meskipun kami berasal dari negara Indonesia yang masih minoritas di sini, tapi saya yakin bahwa suatu hari jumlah mahasiswa Indonesia yang datang ke Taiwan pasti akan meningkat. Saya bangga bisa menjadi pelajar Indonesia yang bisa melanjutkan studi di negara Formosa yang indah ini. Dan saya juga ingin mengucapkan terima kasih sedalam-salamnya untuk ESIT karena sudah memberikan kesempatan emas ini kepada pelajar-pelajar Indonesia. Akhir kata dari saya, saya ingin mengucapkan bahwa saya sangat suka dengan Taiwan.

Ika Noer Syamsiana dari

Doctoral Program of Electrical Engineering Southern Taiwan University of Science and Technology Nama saya Ika Noer Syamsiana. Saat ini saya bekerja sebagai Dosen Teknik Elektro Politeknik di Malang, Indonesia, dan saya juga merupakan mahasiswa Ph.D yang sepenuhnya memperoleh beasiswa 3+1 scheme yang didanai oleh DIKTI Indonesia. Pada tahun 2013, untuk kedua kalinya saya datang ke Taiwan untuk menghadiri program Batch I Bridging degree. Akan tetapi, kali ini merupakan pengalaman yang sangat berbeda bagi saya karena saya telah memutuskan untuk memulai hal baru yang belum pernah saya bayangkan sebelumnya, yaitu mengambil gelar S-3 di luar negri. Dan studi di Taiwan ini cukup berbeda dengan studi di negara lain.


Study in Taiwan ?

Why

12

Ada beberapa alasan mengapa akhirnya saya memilih Taiwan sebagai tempat untuk melanjutkan studi saya dan beberapa alasan tersebut adalah karena Taiwan merupakan negara yang telah menlahirkan banyak merek-merek teknologi baru di dunia seperti Acer, Asus, dan lain-lain. Taiwan juga memiliki banyak Profesor yang sangat berkompetensi di bidangnya dan juga para Profesor yang telah menerbitkan banyak makalah. Cuaca di Taiwan juga sangat nyaman, dan Taiwan juga memiliki rumah sakit bagi masyarakat setempat. Bagi umat Islam yang tinggal di sini, Taiwan pun menyediakan kebebasan dan juga fasilitas untuk melaksanakan ibadah, dan masih banyak alasan lainnya. Berdasarkan dari pengalaman saya, setiap pelajar S-3 yang datang belajar di Taiwan akan diberikan kursus tambahan selama kurang lebih satu tahun terlebih dahulu. Tujuan dari kursus ini adalah agar para pelajar mampu melewati ujian kualifikasi. Dosen-dosen STUST juga sangat berkompetensi di bidangnya dan semua materi yang diajarkan juga disampaikan dalam bahasa Inggris. Akan tetapi ketika ada pelajar lokal berada di kelas yang sama dengan mahasiswa internasional, agar supaya seluruh siswa di kelas memiliki pengertian yang sama, maka materi yang diajarkan akan disampaikan dalam dua bahasa (bilingual), yaitu bahasa inggris dan mandarin. Selama menjalankan studi ini sudah banyak sekali hal-hal baru yang saya peroleh. Dari kesempatan untuk menjadi asisten dosen, saya dapat belajar bagaimana berkomunikasi dengan para pelajar lokal. Saya juga dapat memiliki pengalaman menjadi pengawas doping dalam pekerjaan laboratorium sehari-hari, dan yang pastinya dengan rekan-rekan mahasiswa lainnya. Saya juga dapat mengajarkan sebuah program yang bernama Packet A Program untuk para tenaga kerja Indonesia yang bekerja dibawah kawasan KDEI, dan juga masih banyak hal-hal menarik lainnya. Tentu saja pada mulanya semua teman-teman tidak dapat membayangkan bagaimana kami, para pelajar muslim, dapat hidup dan bertahan hidup di negara ini. Dan ketika kami sampai disini, kami pun memperkenalkan diri sebagai pelajar muslim. Dan yang menariknya, para penduduk lokal, penjual makanan di sekitar universitas, teman kelas dan rekan laboratorium smuanya ikut menerka-nerka tentang apa saja jenis makanan yang bisa dan tidak bisa kami makan. Oleh karena itu setiap kali ada undangan acara makan, mereka akan memperingatkan kami terlebih dahulu untuk tidak menyentuh makanan mana saja yang dikategorikan sebagai haram. Akan tetapi untuk kehidupan sehari-hari, biasanya saya hanya membeli makanan di sekitar kampus, seperti seafood atau vegetarian, yang aman dikonsumsi oleh para penganut muslim. Dan kadang-kadang saya juga hanya memasak di dapur yang disediakan di asrama. Untungnya, saya dapat tinggal di asrama kampus. Mengapa? Karena biaya asrama yang ditawarkan sangat terjangkau, dan fasilitas yang disediakan juga sangat lengkap. Kampus asrama menyediakan kamar untuk individual, dua orang, tiga orang ataupun untuk empat orang. Dan saya memilih kamar yang terbagi dengan tiga mahasiswa lainnya. Ada beragam jenis pelajar yang sekamar dengan saya dan mereka juga datang dari berbagai negara. Saya sudah pernah sekamar dengan mahasiswa dari Jepang, Malaysia, Taiwan, Mongolia, Swaziland, Amerika Serikat dan juga Indonesia. Ini adalah kesempatan langka bagi saya untuk dapat berbagi kamar dengan mereka yang memiliki karakter dan budaya yang berbeda. Banyak hal menarik yang terjadi pada saya selama studi di Taiwan ini. STUST adalah salah satu universitas yang diberikan kewenangan untuk mengadakan program host-family. Saya cukup beruntung karena mendapatkan kesempatan untuk memiliki orang tua saya di sini berkat program host-family ini. Saya sebenarnya sudah turut serta dalam program ini semenjak program Bridging degree sampai sekarang. Dan orang tua Taiwan saya juga sangat baik. Mereka juga sudah menganggap saya seperti anak mereka sendiri. Setiap kali kalau mereka ada acara keluarga, mereka juga tidak lupa untuk mengundang saya untuk datang dan bergabung. Dan yang terakhir bagi saya, Taiwan merupakan salah satu negara yang sangat pas untuk menjadi tujuan studi bagi para pelajar asing.


Study in Taiwan ?

Why

Muhammad Ghalih Master in International Business National Kaohsiung University of Applied Sciences

Ketika saya sedang menjalankan gelar sarjana, saat itu saya memang sudah memiliki rencana untuk pergi ke luar negeri, terutama ke Taiwan untuk melanjutkan studi saya, dan menurut saya kedatangan ke Taiwan memang adalah jalan yang terbaik untuk hidup saya. Dan sebagai seorang mahasiswa dalam bidang bisnis internasonal, secara pribadi saya percaya jika benar saya melanjutkan kuliah di Taiwan, pastinya saya akan dapat memperkaya pengetahuan dan pengalaman tentang bisnis di dalam diri saya. Pada awalnya saya berusaha untuk belajar mandarin secara otodidak karena saya percaya bahwa dengan menguasai dan memahami bahasa mandarin, saya akan dapat lebih mudah untuk berinteraksi dan berkomunikasi di Taiwan nanti. Dan ketika saya mendengarkan cerita dari teman-teman yang pernah melanjutkan studi di Taiwan, hasrat dan keinginan saya pun semakin terpancing dan saya juga sudah menjadi sangat tidak sabar agar bisa secepatnya berangkat ke negri formosa ini. Selain itu, saya juga benar-benar merasakan bahwa Taiwan merupakan salah satu negara terbaik bagi pelajar asing karena biaya hidupnya yang cukup murah, dan juga transportasi yang sangat nyaman. Akhirnya, tibahlah saya di kota Kaohsiung yang terletak di bagian selatan Taiwan, dan kampus yang terpilih sebagai tempat saya melanjutkan studi adalah Kaohsiung National University of Applied Sciences, fakultas bisnis internasional. Saya juga memperoleh beasiswa BPP-LN yang disponsori oleh Kementrian Riset Pemerintahan Indonesia. Beasiswa ini merupakan beasiswa khusus untuk para calon lektor di bidang Politeknik atau sekolah menegah kejuruan Politeknik. Sehingga setelah menyelesaikan studi, saya dapat langsung direkrut sebagai seorang dosen di salah satu Politeknik di Indonesia yang terletak di Kalimantan Selatan. Selama studi saya di Taiwan, saya juga menghabiskan beberapa waktu untuk berkeliling menjelajahi Negara yang indah ini. Saya selalu merasa sangat beruntung karena walaupun saya merupakan satu-satunya mahasiswa dari Indonesia, akan tetapi teman-teman sekelas saya selalu siap membantu jikalau saya menghadapi segala kesulitan. Bahkan beberapa dari teman saya bersedia untuk memberikan kelas tambahan mandarin, seperti dengan mengajarkan "Bopomofo" yang merupakan abjad dalam bahasa mandarin tradisional, karena saat di Indonesia saya belajar dengan menggunakan pinyin. Sangat sulit bagi saya untuk mengenali nada-nada yang terdapat dalam bahasa mandarin. Terkadang saya menggunakan nada yang tidak tepat, dan ternyata itu dapat menghasilkan arti yang berbeda. Sebagian besar penduduk Taiwan memiliki sikap sangat baik dan ramah kepada orang asing. Dan mereka juga memiliki rasa keinginan tahu yang cukup besar terhadap apa saja.


Study in Taiwan ?

Why

14

Dan ini hanya merupakan awal dari cerita perjalanan panjang saya yang akan segera dimulai pada liburan musim dingin ini. Saya memutuskan untuk tidak kembali ke Indonesia dikarenakan saya turut ikut serta dalam satu program sukarelawan. Saya juga memiliki rencana untuk menjelajahi Taiwan. Beberapa dari teman saya sangat bersedia untk menjadi pemandu wisata yang siap mebawa saya kemanapun. Perjalanan saya untuk mengeksplorasi budaya, masakan, dan pariwisata Taiwan pun akan segera dimulai. Saya sangat berharap dengan liburan kali ini, saya dapat memperkaya wawasan dan menambah pengetahuan tentang negara formosa ini. Saya juga memiliki recana untuk segera membeli motor agar mempermudah mobilitas saya disni, sehingga saya dapat mengunjungi lebih banyak tempat wisatawan lagi selama di Taiwan. Saya tidak ingin menghabiskan waktu saya di sini hanya dengan belajar dan mendapatkan nilai yang tinggi. Akan tetapi, saya akan berusaha lebih giat lagi karena Indonesia saat ini membutuhkan sumber daya manusia yang memiliki kualitas untuk menghadapi persaingan global. Saya siap untuk bersaing dengan siswa internasional lainnya yang datang belajar ke Taiwan dan juga siap untuk membawa nama Indonesia ke tingkat Internasional. Saya juga akan berusaha lebih keras untuk meraih mimpi saya dengan cara terus memperkaya diri sendiri melalui giat belajar karena saya sadar kelak saya harus membantu dan memberikan kontribusi lebih yang positif bagi orang banyak, terutama bagi masyarakat Indonesia yang saya cintai. Ayuk ikut bergabung dengan saya studi ke Taiwan!!

Dang Trang Thanh Nha

Master Business Administrations of Global Southern Taiwan University of Science and Technology

Nama saya Dang Trang Thanh Nha, biasa dipanggil Hana. Saya juga merupakan seorang kandidat di bagian perkembangan sumber daya manusia di proyek Mekong 1000 Delta, Vietnam. Saat ini, saya adalah seorang mahasiswa magister (semester kedua) dalam program GMBA di Southern Taiwan University Science and Technology. Sebelum saya tiba di Taiwan, saya benar-benar tidak tahu apapun mengenai negara Formosa ini dan juga tidak terpikirkan sedikitpun oleh saya jikalau suatu hari saya akan sangat menyukai tempat ini. Dan pada tahun lalu tepatnya, saya datang ke Taiwan melalui bantuan-bantuan besar yang saya terima dari ESIT. Setelah menyelesaikan dua dari empat semester di STUST, sudah cukup bagi saya untuk bisa merasakan bahwa para dosen-dosen di universitas ini memiliki sikap antusiasme yang cukup tinggi. Mereka selalu berusaha untuk menemukan cara terbaik agar dapat menarik siswa kedalam materi pelajaran yang akan diajarkan. Fasilitas-fasilitas yang disediakan pun sangat dapat membantu para mahasiswa agar dapat merivisi kembali materi-materi yang telah diajarkan.


Study in Taiwan ?

Why

Selain itu, lingkungan hidup di Taiwan juga saya akui benar-benar sangat nyaman. Sejauh ini saya tinggal di asrama kampus dan selalu mencari makan di sekitar kampus. Pada awalnya, saya kira saya akan memiliki banyak masalah mengenai tempat tinggal ataupun makanan karena bahasa dan budaya Taiwan yang berbeda dari negara saya. Namun, karena sifat keramahan mahasiswa Taiwan dan penduduk di sekitar kampus, maka akhirnya saya dapat bertahan hidup sampai sekarang. Selain itu, dalam program kampus saya, setiap pelajar internasional harus memiliki setidaknya satu rekan partner orang Taiwan agar dapat membantu mereka dalam berbagai hal seperti: belanja barang-barang yang diperlukan, memperkenalkan beberapa tempat terkenal di dekat kampus ataupun tempat makan disekitar situ. Hal-hal kecil seperti ini sangat dapat membantu para pelajar internasional seperti saya untuk dapat beradaptasi di lingkungan baru dengan cepat. Saya benar-benar sangat bersyukur dan menghargai adanya tindakan-tindakan kecil tersebut di kampus STUST. Dan selain hanya belajar, saya juga sangat suka dengan travelling. Karena dengan travelling, saya dapat menemukan banyak hal-hal baru, terutama di negara yang indah dan damai seperti di Taiwan ini. Ada banyak tempat wisatawan terkenal yang sudah saya kunjungi selama saya di Taiwan seperti Tamsui, Jiufen, pasar malam rao-he, Shifen, dll. Travelling di Taiwan pun sangat mudah dan nyaman berkat adanya sistem transportasi MRT yang sangat cepat dan murah. Saat itu, saya juga dipandu oleh penduduk setempat. Meskipun mayoritas penduduk Taiwan tidak memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik, akan tetapi untungnya mereka masih dapat mengerti apa yang saya maksud dan hebatnya, mereka juga langsung bersedia untuk memberikan bantuan. Oleh karena itu, saya ingin mengatakan bahwa Taiwan merupakan satu negara dimana semua penduduknya sangatlah baik dan ramah. Dan menurut pendapat saya, secara kesuluruhan Taiwan merupakan satu negara yang sangat layak untuk studi dan tinggal. Datang ke Taiwan untuk menuntut ilmu dan mencari pengalaman merupakan salah satu keputusan terbaik dalam hidup saya. Jujur dari hati saya yang paling dalam, saya telah dibuat jatuh cinta dengannya. Saya juga sangat menikmati kehidupan studi saya di sini. Jikalau suatu saat saya dapat diberi kesempatan untuk memilih, saya pasti akan memilih untuk bisa tinggal lebih lama lagi di negara yang indah ini agar dapat lebih bisa mengenal Taiwan dan warga-warganya yang luar biasa ramah

Victoria (Ngo Thi Bich Phuong) Master of Business Administration Chang Gung University

Sudah hampir 2 tahun menetap di Taiwan, saya benar-benar merasakan bahwa pulau ini memiliki lingkungan yang amat indah, terutama bagi para pelajar internasional yang ingin mengejar mimpi mereka. Perkenankan saya untuk mengenalkan sedikit tentang sistem akademik dan lingkungan hidup disini.


Study in Taiwan ?

Why

16

Pertama-tama, sebagian besar Universitas di Taiwan memiliki lingkungan kampus yang sangat besar dan juga dilengkapi dengan peralatan-peralatan terbaru. Para staf pengajar juga memiliki gelar tingkat pendidikan yang lumayan tinggi. Banyak dari mereka dulunya pernah menuntut ilmu ataupun bekerja di luar negeri. Contohnya sebagian besar dosen saya di CGU mendapatkan gelar Magister atau gelar Doktor mereka di Amerika, Inggris, Kanada ataupun Eropa. Mereka juga sudah pernah bekerja di perusahaan-perusahaan terkenal di seluruh dunia, yang menyebabkan materi yang diajarkan bersifat sangat mirip dengan realitas. Para pelajar juga dapat memilih dosen favorit mereka dan tentu saja lewat sistem online yang untungnya lumayan jelas dan memiliki versi bahasa Inggris. Dan dari sudut pandang saya, jadwal-jadwal kuliah yang diatur juga tidak terlalu padat, sehingga sebagian besar para pelajar dapat memiliki waktu untuk beristirahat dan juga menikmati hidup selain daripada belajar. Dan juga terutama di beberapa Perguruan Tinggi seperti Universitas Ming Chi atau Universitas Chang Gung, Anda dapat memiliki kesempatan untuk mengenal lebih banyak tentang salah satu perusahaan internasional terbesar di dunia, yaitu Formosa Plastic Group. Ada juga museum yang terdapat di sekitar sini, sehingga Anda dapat pergi mengunjunginya dengan beberapa teman dan juga belajar lebih banyak lagi tentang sejarah perusahaan tersebut. Meskipun faktanya bahwa Pendiri Formosa, Wang Yung Ching terlahir di sebuah keluarga yang sangat miskin di Taipei, akan tetapi ia dan adiknya sekarang telah menjadi pembisnis besar yang membuat nama "Formosa" menjadi legendaris. Dan dalam Museum yang terdiri dari 6 lantai yang mewah ini, Anda juga tidak perlu membayar sepeserpun untuk biaya pintu masuk. Dari sepanjang lantai B1 sampai lantai 6, para pengunjung dapat melihat beberapa Ikon ikon Formosa. Disana juga terdapat sejarah cerita ataupun foto-foto tentang keluarga Bapak Wang Yung Ching dimana ia tumbuh besar. Ada juga terdapat pameran produk-produk yang terbuat dari plastik, dari serat ataupun dari kapas, dan bahkan juga ada produk-produk kosmetik yang diciptakan oleh Dr. Formula. Anda juga dapat melihat figur-figur tanaman Formosa yang dipajang di kota Ha Tinh (Vietnam) dan Texas (Amerika). Saya benar-benar sangat menghargai cara Formosa membangun sistem mereka dan juga cara mereka menggabungkan berbagai bidang menjadi satu karena ini merupakan hal yang sangat sulit, apalagi mengelola segala sesuatu dengan baik pada waktu yang bersamaan. Dan di Museum ini, Anda juga dapat menemukan satu buku yang lumayan terkenal dengan judul "Kebijaksanaan Wang Yung Ching". Buku ini pastinya juga dapat menjawab sebagian besar pertanyaan-pertanyaan di bidang bisnis manajemen dan yang pastinya dari sudut pandang Bapak Wang Yung Ching. Kedua, tidak hanya sistem belajar Taiwan yang memuaskan tetapi juga lingkungan hidup di Taiwan yang sangat baik dan juga sangat pas untuk murid-murid asing. Dapat terlihat bahwa ada hubungan yang sangat baik antara murid Taiwan, Vietnam, Indonesia, India dan juga dengan murid internasional lainnya. Di kampus saya juga menyelenggarakan acara-acara untuk murid internasional sehingga para pelajar dari berbagai negara dapat menunjukkan bakat mereka dan juga ikut turut serta dalam pertunjukan menari, menyanyi, menggambar, ataupun memasak makanan tradisional. Akan tetapi tidak semua universitas di Taiwan memiliki kegiatan semacam ini karena acara internasional tersebut lebih didasarkan pada unsur jumlah siswa internasional yang terdapat di kampus tersebut. Saya juga ingin mengatakan bahwa mahasiswa internasional pastinya akan sangat puas dengan biaya hidup di Taiwan. Biaya hidup di Taiwan bisa dikatakan cukup rendah dibandingkan dengan biaya di negara lainnya sehingga anda juga sangat berkemungkinan dapat membeli makanan ataupun barang lainnya dengan harga yang lebih murah dari negara Anda. Terlebih lagi, Taiwan juga memiliki sistem mini market yang hebat, seperti 7 Eleven, Family Mart, Hi Life, dan lain-lain. Para pelajar juga pastinya bisa mendapatkan potongan harga khusus.


Study in Taiwan ?

Why

Transportasi umum di Taiwan juga sangat mudah dijangkau dan digunakan. Ada juga terdapat bus gratis yang menuju ke jalur kampus Chang Gung ataupun dari kampus Chang Gung menuju ke tempat lainnya. Bagi para mahasiswa yang ingin melakukan perjalanan ke destinasi lain, anda juga dapat memilih untuk berpergian dengan bus, MRT, atau kereta api, tergantung pada estimasi waktu, tujuan destinasi dan juga bujet anda. Dan dari lubuk hati saya yang paling dalam, saya benar-benar sangat menyarankan anda untuk datang ke Taiwan baik untuk urusan studi ataupun bepergian, karena Taiwan merupakan salah satu negara yang paling berdampak di Asia saat ini.

Nguyen Thanh Tung

Master in School of Business Chang Gung University

Come and discover Taiwan, everything is great here� Pertama-tama, saya ingin menunjukkan rasa terima kasih yang begitu besar untuk Elite Study in Taiwan berkat semua dukungan-dukungan yang telah diberikan sehingga saya dapat memiliki pengalaman belajar dan tinggal di Taiwan. Mengajukan lamaran beasiswa Vest-500 untuk Program Magister di Taiwan pada dua tahun lalu merupakan pilihan yang sangat tepat bagi hidup saya. Bergabungnya saya dalam program Magister di fakultas bisnis Universitas Chang Gung (CGU) tidak hanya mengajarkan saya tentang konsep ekonomi manajerial, akan tetapi disana juga terdapat lingkungan belajar internasional yang sangat beragam dan konduktif. Dan bukan hanya itu, CGU juga memungkinkan saya untuk melihat berbagai situasi dan kondisi yang nyata yang tentunya dari perspektif yang berbeda. Selain melakukan studi belajar di CGU, saya juga dapat memperluas jaringan koneksi yaitu dengan memiliki teman-teman yang sangat luar biasa, yang tentunya berasal dari berbagai mancanegara. Dan berkat ini semua, saya benar-benar sangat menikmati pengalaman belajar saya selama disini. Selain itu, saya juga sangat bersyukur dapat berada di dalam lingkungan CGU yang sangat berpendidik dan juga yang sangat beragam budayanya.


Study in Taiwan ?

Why

18

Kurikulum dalam bidang bisnis dan manajemen yang diajarkan di CGU juga telah dirancang dengan amat baik. Fundamental dan teori-teori manajemen pun dijelaskan dengan sangat jelas, para dosen-dosen pengajar disana pun memiliki kualitas yang tinggi. Mereka merupakan sosok dosen yang pekerja keras, sangat mendukung muridnya dan tentunya juga sangat penuh dengan inspirasi. Dosen-dosen kami di CGU juga memiliki metodologi pengajaran yang menurut saya cukup unik dimana kita harus mencari tahu masalah yang sebenarnya dalam kasus manajemen . Kami juga diminta untuk memecahkan berbagai kasus yang terdapat dalam konsep-konsep besar manajemen. Oleh karena itu, setiap murid termasuk saya, pastinya akan dapat dilengkapi dengan keterampilan berpikir kritis dan juga pengetahuan praktis yang sangat diperlukan agar dapat mempermudah kami untuk mendapatkan akses ke berbagai aspek bisnis dan manajemen, yang dimana dapat membantu kami untuk bertahan melewati setiap tantangan di masa depan. Mengenai kehidupan di Taiwan, saya ingin mengatakan bahwa "Jikalau saya punya kesempatan lain, saya tetap akan memilih Taiwan sebagai tempat untuk melanjutkan studi saya". Bukan hanya karena Taiwan merupakan negara yang sangat damai dan indah, akan tetapi Taiwan juga merupakan tempat terbaik yang pernah saya tahu untuk tinggal dan studi . Ibu kota Taiwan (kota Taipei) adalah kota yang terbaik untuk studi dan tinggal. Saya juga tahu Anda mungkin saja mencurigai apa saja yang baru saya katakan, akan tetapi kenyataannya adalah kota Taipei memang menyediakan sejumlah besar hal-hal yang sangat positif. Banyak sekali hal-hal yang membuat kota ini menjadi tempat yang sangat pas untuk belajar / tinggal dan juga membuatnya menjadi tempat yang fantastis untuk dikunjungi, seperti: kenyamanan hidup: Hidup di Taipei benar-benar sangat nyaman Sistem transportasi yang modern dan efisien: Bus, MRT, taksi sangat aman, handal dan nyaman. Transportasi umum lainnya pun juga sangat efisien dan terjangkau. Keamanan: Selama saya tinggal di Taipei, saya selalu merasa aman disana. Biaya hidup yang murah dan juga masih terdapat banyak keramaian yang terjadi pada malam hari seperti adanya musik jalanan, pasar malam yang terkenal, toko-toko atau mini market (Taiwan pada umumnya dan Taipei pada khususnya memiliki kepadatan mini market yg berada di deretan puncak dunia dan juga yang lebih mengagumkan - mereka memiliki semua yang anda butuhkan), beragam restoran, museum dan masih banyak lainnya. Selain dari kota Taipei, wilayah yang terdapat di luar ibukota yang dinamis ini juga diisi dengan berbagai pemandangan menakjubkan yang sangat indah dan dramatis. Pada liburan musim panas tahun lalu yang saya lewatkan dengan backpacking di Taiwan, saya sudah mengunjungi beberapa spot yang terkenal di Taiwan. Dari pantai tropis, laut yang spektakuler, pemandian air panas, sampai danau yang dapat menenangkan hati saya. Pengalaman backpacking ini benar-benar merupakan pengalaman yang sangat berarti bagi saya. Saya dapat memiliki banyak kesempatan untuk berkomunikasi dengan para penduduk Taiwan disekitar situ dan saya juga merasa sangat mudah untuk dapat berteman dengan mereka. Penduduk Taiwan memang terkenal sangat sopan, ramah, suka membantu dan juga baik hati. Para petani di pedesaan pun ternyata sangat ramah. Dan selain dari makanan lezat setempat, para penduduk Taiwan juga cukup berani dan kreatif dengan menu makanan mereka. Ada banyak restoran yang menjual makanan unik, yaitu dengan menanamkan unsur-unsur barat ke dalam makanan Asia. Ada juga sejumlah restoran asing yang menjual makanan non-Taiwan, baik itu makanan Asia ataupun makanan Barat. Hal bermakna lain yang saya pelajari di Taiwan adalah saya sangat tertarik dengan cara pemerintah Taiwan memberikan tunjangan kesejahteraan kepada warganya. Salah satu aspek yang paling penting dalam kehidupan seseorang adalah kesehatan. Dan dapat terlihat bahwa semua orang yang menetap di Taiwan, baik warga negaranya ataupun warga asing, dapat menggunakan akses tunjangan kesehatan yang disediakan oleh pemerintah Taiwan hanya dengan cara memegang kartu kesehatan nasional.


Study in Taiwan ?

Why

Saya yakin bahwa dalam waktu enam bulan yang tersisa, saya akan berusaha untuk belajar lebih banyak lagi dari orang-orang dan juga dari media-media di Taiwan. Ini pastinya akan menjadi pengalaman belajar yang sangat berharga. Akan tetapi mengenai masalah komunikasi, saya tetap dapat merasakan sulitnya berkomunikasi dengan mereka karena kebanyakan warga di Taipei hanya dapat berbicara sedikit bahasa Inggris. Oleh karena itu, saya sangat merekomendasikan anda untuk belajar sedikit bahasa Mandarin terlebih dahulu agar dapat lebih merasakan terhubung dengan masyarakat setempat. Dan terakhir kesimpulan dari saya, saya ingin mengatakan bahwa Taiwan telah memberikan saya banyak hal-hal berharga yang bisa saya bawa pulang, seperti pengetahuan, cara pikir, kedisiplinan dan juga kenangan-kenangan manis yang tak terlupakan. Saya rasa waktu dua tahun sebenarnya sudah cukup bagi pelajar internasional untuk dapat menyelesaikan program magister mereka, dan yang pastinya juga mereka selesaikan dengan jerih payah sendiri dan juga dukungan-dukungan dari para dosen. Akan tetapi tampaknya tidak akan pernah cukup bagi saya untuk dapat memahami keindahan budaya, kecantikan alam dan keramahan penduduk di negara Formosa ini. Taiwan akan selalu dipenuhi oleh hal-hal memukau untuk dijelajahi. Teruslah belajar dengan giat, tapi juga jangan lupa untuk menikmati waktu Anda di Taiwan. Saya yakin bahwa Anda juga pasti akan sangat membenamkan diri selama masa studi anda disini, dan pastinya anda juga akan memiliki pengalaman hidup yang sangat amat berharga seperti yang saya dapat. Terima kasih banyak dan sukses terus untuk studi anda!

Sondang Leoanak

Pondan

Perlindungan

RISTEK-DIKTI Bridging Program Tunghai University

Tunghai: Kehangatan musim dingin di Pulau yang indah Tepatnya tiga hari sebelum kedatangan saya di Ilha Formosa, pulau indah dengan teluk yang menakjubkan di Timur Asia. Di pulau yang indah ini, terletaklah Negara Taiwan, sebuah negara dengan salah satu sistem pendidikan terbaik di Asia. Gugup, takut, cemas, gembira, semua perasaan ini bertebaran di dalam pikiran saya, dikarenakan Taiwan akan menjadi tempat tujuan selanjutnya untuk melanjutkan program studi doktor yang kelak akan saya tempuh. Dan ya benar, akan ada tiga bulan dimana saya harus berusaha sebaik mungkin dalam suatu program yang diadakan, yaitu Program Bridging dan juga turut ikut berpartisipasi sebagai calon penelitian sarjana. Tujuannya agar saya dapat memperoleh surat penerimaan atau surat persetujuan yang dapat membukakan pintu bagi saya untuk terdaftar ke program yang diinginkan. Nama saya Sondang Pondan Perlindungan Leoanak, peserta Program Bridging RISTEKDIKTI dalam bidang Politeknik Negeri Pertanian Kupang dan ini adalah ceritaku. Program Bridging adalah program yang diprakarsai oleh Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Indonesia (RISTEK-DIKTI) bersama dengan Kementerian Pendidikan Taiwan yang diwakili oleh Elite Study in Taiwan (ESIT). Tujuan utama dari program ini adalah untuk menghubungkan, untuk mempermudah, dan juga untuk membantu para peserta agar dapat memenuhi persyaratan dari universitas-universitas yang terpilih di Taiwan, sehingga padaakhirnya kami para peserta dapat diterima sebagai kandidat doktor di perguruan-perguruan tertinggi tersebut.


Study in Taiwan ?

Why

20

Sebelum memulai Program Bridging ini yang diadakan tepatnya pada bulan November 2016, awalnya saya menghabiskan tiga hari terlebih dahulu di Jakarta untuk mempelajari tentang bagaimana orang-orang, lingkungan, dan sistem pendidikan di Taiwan yang pastinya sangat amat berbeda dari negara saya , Indonesia. Bersama pertanyaan-pertanyaan yang saya bawa dalam pikiran saya, saya tempuh penerbangan 5 jam dari Jakarta ke Taipei, dan perjalanan bus 2 jam lagi untuk sampai ke Tunghai University. Tunghai University adalah kampus yang sangat elok dan menarik di kota Taichung. Fitur utama dari kampus ini adalah Luce Chapel, dikarenakan Tunghai didirikan sebagai sebuah universitas Kristen swasta. Ini juga merupakan situs sejarah yang layak untuk dikunjungi. Setelah kami tiba di Tunghai, kami disambut oleh beberapa profesor dan staf dari sekolah. Mereka juga mempersiapkan resepsi yang indah yang membuat saya merasa hangat dan nyaman. Senyum dan keramahan mereka menjawab semua pertanyaan yang saya bawa selama perjalanan ke Taiwan. Mereka juga menyediakan perkenalan singkat tentang sekolah tersebut yang membuat saya yakin bahwa tidak ada yang perlu saya khawatirkan selama 3 bulan kedepan dalam Program Bridging ini. Setelah sambutan hangat yang diberikan oleh staf-staf dari Universitas Tunghai, kami diarahkan langsung ke asrama yang akan kami tinggali, dan ternyata merupakan tempat tinggal yang sangat nyaman.Segala sesuatu yang saya butuhkan termasuk air panas untuk mandi & minum, mini market, tempat makan, dan kantin semua sudah tersedia. Dan juga yang membuat saya terkejut, ada tersedia dapur lengkap di dalam asrama yang dapat digunakan kapan saja jika suatu saat saya ingin memasak beberapa makanan buatan sendiri. Oleh karena itu, kerinduan saya terhadap makanan Indonesia sudah dapat teratasi. Selanjutnya saya ingin berbagi kenangan-kenangan indah yang saya miliki dengan enam peserta program bridging atau teman yang saya kenal sejak tiba di Tunghai. Salah satu kenangan indah tersebut adalah tur seharian penuh ke Sun Moon Lake yang terletak di daerah pusat bagian barat Taiwan. Selama perjalanan tur, kami menaiki speed boat untuk melihat-lihat danau indah ini, dan juga kami menuju ke sisi lain dari danau tersebut untuk menyaksikan secara langsung pertunjukan nyanyi dan tarian yang disajikan oleh satu kelompok suku aborigin yang tinggal di daerah sekitar danau tersebut. Kami sangat kagum dengan pertunjukan mereka. Tarian dan lagu yang mereka tampilkan benar-benar menarik dan juga penuh energi. Setelah menyaksikan pertunjukan tersebut, kami pun menyantap makan siang di satu restoran sebelah tempat pertunjukan. Restoran tersebut terletak di dekat danau dan makanan yang disajikan sangat lezat. Sebelum tur singkat ini berakhir, kami juga memiliki kesempatan menaiki kereta gondola, kurang lebih 5-10 menit panjangnya. Dan pemandangan indah danau tersebut pun dapat dilihat dari kereta gondola yang kita naiki. Kami benar-benar dibuat terkagum oleh indahnya dan eloknya pemandangan danau itu. Pengalaman hebat lain yang disediakan oleh Universitas Tunghai adalah kunjungan industri ke Teknologi Industri dan Research Institute (ITRI) di bagian selatan Taiwan. Selama kunjungan ini, kami melihat proses pembuatan pencetakan 3D, yang merupakan era masa depan digital printing di dunia. Proses percetakan 3D pun dijelaskan dengan amat sangat jelas. Kami juga memiliki kesempatan melihat-lihat laboratorium ITRI, dimana merupakan tempat penyimpanan semua bahan dan peralatan yang digunakan untuk merancang produk dan kami pun juga diberi kesempatan untuk melakukan percobaan produksi percetakan tersebut. Bagi saya, ini merupakan pengalaman yang amat berharga karena saya dapat menyaksikan secara langsung proses pencetakan masa depan yang akan dilaksanakan di tahun-tahun mendatang. Ada satu hal lagi yang mengejutkan saya tentang kota Taichung, yaitu mengenai kebijakan penggunaan sistem angkutan umum. Alasan di balik terkejutnya saya adalah pemerintah kota Taichung menyediakan transportasi umum gratis untuk semua orang yang bepergian di kota Taichung termasuk penduduk lokal mereka, warga yang tinggal di kota-kota lain, serta pengunjung asing dari berbagai negara. Kebijakan transportasi yang ditawarkan oleh pemerintah Taichung ini jarang ditemukan di negara lain.


Study in Taiwan ?

Why

Oleh karena itu, saya dapat menaiki trasnportasi bus dengan gratis dan ini juga sangat memungkinkan saya untuk mengunjungi banyak pusat perbelanjaan agar bisa membeli souvenir untuk sanak keluarga di Indonesia. Beberapa toko besar seperti Taisuko mal, Sogo mall, pasar malam Feng-Chia, dan Asean Square menawarkan banyak pilihan souvenir unik yang pas untuk dibawa pulang ke Indonesia. Ada satu hal lagi yang mengejutkan saya tentang kota Taichung, yaitu mengenai kebijakan penggunaan sistem angkutan umum. Alasan di balik terkejutnya saya adalah pemerintah kota Taichung menyediakan transportasi umum gratis untuk semua orang yang bepergian di kota Taichung termasuk penduduk lokal mereka, warga yang tinggal di kota-kota lain, serta pengunjung asing dari berbagai negara. Kebijakan transportasi yang ditawarkan oleh pemerintah Taichung ini jarang ditemukan di negara lain. Oleh karena itu, saya dapat menaiki trasnportasi bus dengan gratis dan ini juga sangat memungkinkan saya untuk mengunjungi banyak pusat perbelanjaan agar bisa membeli souvenir untuk sanak keluarga di Indonesia. Beberapa toko besar seperti Taisuko mal, Sogo mall, pasar malam Feng-Chia, dan Asean Square menawarkan banyak pilihan souvenir unik yang pas untuk dibawa pulang ke Indonesia. Ada juga satu momen yang tak terlupakan terjadi antara saya, salah satu guru di Universitas Tunghai dan juga teman-teman saya. Hal itu terjadi pada hari pertama bulan Januari 2017, pada saat hari Tahun Baru. Nama guru kami adalah Wen-Lei (Jessica) Pang. Dia merupakan mentor bahasa Inggris kami. Pada saat itu, dia dan suaminya mengundang kami ke rumah mereka untuk merayakan pesta tahun baru. Dalam kesempatan berharga itu, kami memasak makanan Indonesia seperti daging sapi rendang, gado-gado dan juga sup soto dengan saus luat cabai. Karena sebagian besar makanan Indonesia sangat panas dan pedas, jadi kami pun memasak makanan tersebut dengan menaruh banyak cabai dan bumbu agar dapat menyajikan rasa otentik Indonesia. Butuh waktu sekitar 2 jam bagi kami untuk memasak dan mempersiapkan semua hidangan di atas meja makan. Dan momen terbaik terjadi ketika kita berpegangan tangan bersama-sama membentuk sebuah kelompok dan setiap orang memiliki kesempatan untuk menyatakan sebuah harapan untuk tahun yang baru ini sebelum acara makan dimulai. Kesempatan yang berharga ini diisi dengan banyaknya percakapan bermakna dan saling berbagi cerita pribadi antara satu dengan yang lain. Banyak senyuman dan tawaan yang terlihat dan terdengar di pertemuan yang indah ini. Acara ini berlangsung selama sekitar tiga jam lamanya dan selama acara juga dapat terlihat kabut menyebar di luar jendela. Pertanda bahwa turunnya suhu derajat dan juga pastinya sudah sangat dingin diluar. Namun, kita tidak merasakan kedinginan sama sekali. Saya duga bahwa ini dikarenakan hubungan yang kami miliki satu sama lain sudah seperti keluarga, yang secara alami mengikat kami bersama, dan menyalakan api dalam diri kita, dan yang kemudian akhirnya menghangatkan ruangan tersebut. Perasaan terhibur dan diberkati adalah kata-kata yang dapat mewakili perasaan saya pada malam itu terutama karena kondisi saya yang berada jauh dari rumah. Pengalaman-pengalaman berharga dan kenangan yang saya miliki dari program Bridging ini membuat saya sadar akan kemurahan hati orang-orang di Taiwan, khususnya para guru dan staf di Tunghai University yang telah memberikan momen-momen yang tak terlupakan dalam hidup saya. Kebaikan, kemurahan hati, dan cinta kasih mereka telah membantu saya untuk memperoleh ketenangan dan kehangatan selama musim dingin di Taiwan ini, yang tentunya akan selalu bertahan selamanya di hati saya. Sebelum saya mengakhiri cerita ini, perkenankan saya untuk mengucapkan terima kasih kepada RISTEK-DIKTI untuk kesempatan belajar yang luar biasa ini, sehingga saya pun dapat mengalami saat-saat yang sangat amat luar biasa. Saya juga ingin mengucapkan "terima kasih" kepada ESIT dan Universitas Tunghai untuk pengalaman-pengalaman hangat yang saya rasakan bahkan selama musim dingin ini. Terima kasih karena telah memberikan saya pengalaman momen-momen terbaik tidak hanya dari dalam kampus Tunghai, tetapi juga dari bagian Taiwan lainnya. Saya berharap pengalaman-pengalaman berharga ini akan selalu ada dalam diri saya. Dan saya juga sangat berharap agar suatu saat dapat kembali ke sini lagi untuk merasakan kembali ketenangan dan kehangatan musim dingin seperti saat ini karena ini merupakan keinginan yang saya buat pada pertemuan tahun baru kemarin itu..


Study in Taiwan ?

Why

22

2

Program Kerjasama Internasional Elite Study in Taiwan 02

2.1 Vietnam ▓ Vietnam Elite Study in Taiwan (Program VEST 500)

Perjanjian antara Kementerian pendidikan dan pelatihan Vietnam dengan Kementerian Pendidikan Taiwan yang dikenal sebagai Vietnam Elite Study in Taiwan (VEST) telah ditandatangani pada September 2008 di Hanoi. Proyek ini bertujuan untuk membawa 500 staf pengajar perguruan tinggi ke Taiwan untuk meraih gelar magister dan doktor mereka dalam kurun waktu 12 tahun.

▓ Kerjasama dengan proyek Mekong 1000 Target spesifik dari Mekong 1000 proyek adalah untuk melatih 1.000 staf muda luar negeri untuk gelar pendidikan magister atau doktor mulai dari tahun 2006-2019 untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia bagi pengembangan daerah Delta Mekong. Perjanjian kerjasama ini telah ditandatangani pada bulan Maret 2008 dan ESIT berperan sebagai mitra koordinasi proyek Mekong 1000 di Taiwan. Mekong 1000 Proyek ini diselenggarakan oleh Can Tho University.

▓ Program Kerjasama dengan Kota Danang Pada Maret 2010, ESIT juga telah menandatangani perjanjian kerjasama dengan pemerintah Kota Danang dan Universitas Danang untuk menawarkan kesempatan pendidikan tinggi bagi para pegawai pemerintah dan staf pengajar universitas di daerah tersebut. Mereka dapat mengambil program master dan doktor untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia di daerah Danang. Sejak tahun 2013, proyek ini sudah ditangani oleh Pusat Promosi Pengembangan Sumber Daya Manusia (CPHUD).

▓ Eastern Central Vietnam- ECV1000 Program Pada November 2015, ESIT kembali menandatangani perjanjian kerjasama dengan Universitas Nasional Vietnam, Kota Ho Chi Minh, untuk mendidik para calon professional dari tingkatan master dan doktoral dari kota tersebut agar dapat memenuhi kebutuhan sumber daya manusia periode 2015-2020. Sejak tahun 2013, terdapat 1000 mahasiswa berprestasi atau pegawai dari daerah tersebut dikirim ke berbagai universitas terkemuka di Taiwan untuk mengejar gelar master atau doktor.


Study in Taiwan ?

Why

2.2 Indonesia â–“ Proyek Beasiswa Pemerintah Aceh Pemerintah Aceh dan Kementerian Pendidikan Taiwan yang direpresentasikan oleh Kantor Program ESIT, telah menandatangani memorandum kerjasama pada tahun 2010 dengan tujuan untuk bekerjasama membangun kembali sumber daya manusia dan profesionalisme pemerintahan Aceh, yang telah hilang akibat bencana Tsunami pada tahun 2004 silam. ESIT membantu pemerintah Aceh dengan mengatur keuangan dan manajemen kemahasiswaan bagi para mahasiswa yang terpilih untuk studi di Taiwan.

â–“ Program Beasiswa Indonesia-Taiwan BUDI Pada Mei 2011 Kementerian Pendidikan Taiwan dan Indonesia menyelenggarakan konferensi bilateral antara kedua negara untuk mendiskusikan kerjasama dan pertukaran pendidikan di masa yang akan datang. Penandatanganan Memorandum Kerjasama pendidikan tinggi Taiwan- Indonesia dilakukan pada tahun 2012. Kementerian pendidikan Indonesia berencana untuk mempromosikan dan mendorong dosen-dosen Indonesia untuk melanjutkan pendidikan gelar doktor, dengan harapan agar juga dapat mengirim pelajar Indonesia ke Taiwan untuk melanjutkan studi magister dan doktor setiap tahunnya. Mulai dari tahun 2012, setiap tahun akan ditargetkan 100 dosen yang dapat melanjutkan pendidikan lebih tinggi dengan bantuan dana beasiswa BUDI.

â–“ Program Beasiswa Indonesia-MOI Pada tahun 2013, Pusat Pendidikan dan Pelatihan Industri Kementerian Industri Indonesia telah mengirim 17 stafnya untuk melanjutkan studi di Taiwan dengan mengikuti program double degree. Ketujuh belas mahasiswa tersebut telah menyelesaikan tahun pertama program magister mereka di Institut Teknologi Bandung Indonesia, dan kemudian melanjutkan tahun kedua mereka dengan belajar di Taiwan. Kementerian Industri Indonesia menyediakan beasiswa sepenuhnya yang menanggung seluruh pengeluaran mahasiswa dengan tujuan agar dapat menarik perhatian mereka untuk melanjutkan studi ke luar negeri.

2.3 Thailand â–“ Program Beasiswa 600 Elite Thailand Dalam rangka memelihara dan meningkatkan hubungan kerjasama bilateral dalam bidang pendidikan, mempromosikan pemahaman dua arah, dan meraih manfaat-manfaat bersama lainnya serta perkembangan kolaborasi pendidikan, Taiwan dan Thailand menyelenggarakan suatu program beasiswa yang dikenal sebagai program beasiswa 600 Elite Thailand. Di dalamnya terdapat 600 staf pengajar serta staf karyawan universitas Thailand yang dikirim sebagai mahasiswa beasiswa terpilih untuk menempuh pendidikan gelar magister atau doktor di universitas-universitas terpilih Taiwan selama tahun akademik dari 2014 hingga 2018.


Study in Taiwan ?

Why

02 24

Bagaimana Cara Mendaftar 3.1 Mendaftar Program Bergelar

3

Dalam rangka memberikan Iayanan informasi dan untuk mempermudah proses pendaftaran kandidat

internasional, ESIT telah membangun sistem pendaftaran online untuk memberikan akses kepada lebih dari 712 program berpengantar bahasa Inggris dari Universitas Konsorsium ESIT dan sistem pendaftaran online ESIT untuk berbagai jurusan. Untuk mendaftar program bergelar dari Universitas Konsorsium ESIT silahkan mengunjungi sistem pendaftaran online kami (http://www.esit.org.tw) untuk memulai pendaftaran anda. Anda akan diperlukan untuk menyediakan sejumlah dokumen yang dibutuhkan untuk pendaftaran sehingga universitas Konsorsium dapat menilai kualifikasi anda dan kesesuaian dengan syarat beasiswa.

3.2 Proses Pendaftaran Bagi mahasiswa internasional yang ingin mendaftarkan diri secara online harus melalui prosedur umum seperti di bawah ini 1.Informasi Program Untuk mengetahui lebih banyak informasi tentang program studi berbahasa Inggris yang ditawarkan Universitas Konsorsium ESIT, langsung saja kunjungi website ESIT (http://www.esit.org.tw/program.php). 2. Pendaftaran Online Silahkan kunjungi website ESIT http://www.esit.org.tw untuk mendaftarkan diri ke program studi kami. 3. Menjangkau Konsorsium ESIT Dokumen pendaftaran akan dikirimkan ke Universitas Konsorsium ESIT yang Anda lamar. 4. Seleksi dan Penerimaan Universitas konsorsium ESIT akan menyeleksi kualifikasi kandidat mahasiswa dan penerima beasiswa, sementara itu ESIT akan menyediakan jasa konsultasi dan informasi untuk melancarkan seluruh proses.


Study in Taiwan ?

Why

04 25

3.3 Program Pasca Sarjana Internasional Telah terdaftar lebih dari 712 program pasca sarjana internasional untuk gelar sarjana, magsiter dan juga doktor yang tersebar dalam 16 bidang di 76 Universitas Konsorsium di Taiwan. Beberapa bidang teresebut adalah: Pendidikan, Seni dan Humaniora , Ilmu Sosial, Bisnis dan Hukum, Sains , Teknik, Manufaktur dan Konstruksi , Pertanian , Kebersihan Medis dan Kesejahteraan Sosial , Service Dan lainnya.

Agriculture Program

University

Degree

Deadline

MingDao University

Department of Post-Modern Agriculture(Master of Science Program)

M

Jul 31

National Cheng Kung University

Inst. of Tropical Plant Sciences

M

Mar 30

National Chiayi University

Global Master Program of Agricultural Science

M

Apr 30

National Chung Hsing University

International Bachelor Program of Agribusiness (IBPA)

B

Mar 31

National Chung Hsing University

International Master Program of Agriculture (IMPA)

M

Mar 31

National Chung Hsing University

Molecular and Biological Agricultural Sciences (MBAS)

D

Mar 31

National Dong Hwa University

Department of Natural Resources & Environmental Studies

M, D

Apr 30

National Ilan University

International Master Program in Department of Biotechnology and Animal Science

M, D

Apr 28

National Ilan University

International Master Program in Department of Forestry and Natural Resources

M

Apr 28

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Aquaculture

D

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Biological Science and Technology

M

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Food Science

D

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Plant Industry

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Tropical Agriculture and International Cooperation

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Veterinary Medicine

National Pingtung University of Science and Technology

Graduate Institute of Bioresources

National Pingtung University of Science and Technology

International Degree Program of Animal Vaccine Technology

National Pingtung University of Science and Technology

International Master Program in Agribusiness Management

National Pingtung University of Science and Technology

International Master Program in Food Science

National Pingtung University of Science and Technology

International Program in Ornamental Fish Science and Technology

National Taiwan Ocean University

D

Mar 31

B, M, D

Mar 31

M, D

Mar 31

D

Mar 31

M, D

Mar 31

M

Mar 31

M

Mar 31

M, D

Mar 31

Department of Aquaculture

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Marine Environmental Informatics

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Environmental Biology and Fisheries Science

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Marine Biology

M, D

Apr 30

National Taiwan University

Department of Agricultural Chemistry

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Bioenvironmental Systems Engineering

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Forestry and Resource Conservation

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Plant Pathology and Microbiology

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Biotechnology

M, D

Feb 24

Tunghai University

Animal Science and Biotechnology

M, D

May 19

B : Bachelor M : Master D: Doctoral

.


Study in Taiwan ?

Why

Community Service Program

University

Degree

Deadline

M

Apr 15

M, D

Apr 30

Department of Leisure and Recreation Management

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Sport and Health Management/Nuring and Health Science

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Tourism and Travel Management

M

Jun 20

Hungkuang University

Environmental Engineering

B, M

Jul 31

Kaohsiung Medical University

Department of Sports Medicine

B, M

Mar 15

Ming Chi University of Technology

Safety, Health and Environmental Engineering

National Central University

Department of Atmospheric Sciences

National Central University

Department of Biomedical Science and Engineering-PhD degree program in Translational and Interdisciplinary Medicine

National Central University

Chinese Culture University

Graduate Institute of Earth Science

Chung Yuan Christian University

Environmental Engineering Program

Dayeh University

M

May 19

M, D

Mar 15

D

Mar 15

Department of Earth Science-Master/phD program of Geophyics

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Applied Geology

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Hydrological and Oceanic Sciences

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Space Science

M, D

Mar 15

National Central University

International PhD Program for Environmental Science Technology Dept. of Environmental and Occupational Health

D

Mar 15

M, D M, D

Mar 15 Mar 15

National Cheng Kung University National Chiao Tung University

Inst. of Environmental Engineering

National Chiao Tung University

International Ph.D. Program in Environmental Science and Technology (UST)*

National Dong Hwa University

Department of Natural Resources & Environmental Studies

National Dong Hwa University

D

Mar 15

M, D

Apr 30

Department of Tourism, Recreation and Leisure Studies

D

Apr 30

National Dong Hwa University National Ilan University

Institute of Marine Biology International Master Program in Department of Forestry and Natural Resources

M M

Apr 30 Apr 28

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Environmental science and Engineering

D

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

Institute of Wildlife Conservation

M

Mar 31

National Taipei University

International Program on Urban Governance

M

Apr 30

National Taiwan Normal University

Earth Sciences

M, D

Mar 15

National Taiwan Normal University

European Cultures and Tourism

M

Mar 15

National Taiwan Ocean University

Bachelor Program in Ocean Tourism Management

B

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Applied Geosciences

M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Marine Affairs and Resource Management

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Marine Environment and Ecology

M

Apr 30

National Taiwan Sport University

MSc & MPE program in International Sports Coaching Science

M

Jun 30

National Taiwan University

Department of Atmospheric Sciences

D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Geosciences

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Astrophysics

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Biotechnology

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Oceanography

M, D

Feb 24

National Tsing Hua University

Institute of Astronomy

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Ph. D. Program in Environmental Science and Technology

D

Mar 15

National United University Tamkang University

International Master Program of Intelligent Greentech Department of International Tourism Management

M B

May 26 Jun 28

University of Taipei

Department of Recreation and Sport Management

University of Taipei

Department of Sports Sciences

University of Taipei

Graduate Institute of Sports Equipment Technology

M

Apr 30

M, D

Apr 30

M

Apr 30

Degree

Deadline

Education Program

University

Chung Yuan Christian University

Applied Linguistics and Language Studies Department

M

Apr 30

National Changhua University of Education

Doctoral Program in Education & School Psychology, Department of Guidance and Counseling

D

Apr 28

National Changhua University of Education

Master Program in Counseling & Rehabilitation

M

Apr 28

National Cheng Kung University

Department of Public Health

D

Mar 30

National Chiao Tung University

Inst. of Education-Digital Learning Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Education-Education Psychology Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Education-Science Education Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Teaching English to Speakers of Other Languages

M

Mar 15

National Chiayi University

Global Master Program of Teaching Profession

M

Apr 30

National Chung Cheng University

Educational Leadership and Management Development

M

Mar 31

National Dong Hwa University

Department of Curriculum Design and Human Potentials Development

National Taipei University of Nursing and Health Sciences

International Montessori Master Degree Program

M, D

Apr 30

M

Mar 31


Study inin Taiwan ?

Why

04 27

Education Program

Degree

Deadline

National Taiwan Normal University

Graduate Institute of Library and Information Studies

University

M, D

Mar 15

National Taiwan Normal University

Information and Computer Education

M, D

Mar 15

National Taiwan Normal University

Science Education

D

Mar 15

National Tsing Hua University

Graduate Institute of Mathematics and Science Education

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National Yunlin University of Science and Technology

Department of Technological and Vocational Education

M, D

May 26

Tunghai University

Foreign Languages and Literature

M, D

May 19

University of Taipei

Graduate School of Educational Administration and Evaluation

M, D

Apr 30

Engineering and Construction Degree

Deadline

Chang Gung University

Program

Department of Chemical and Materials Engineering

University

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Department of Computer Science and Information Engineering

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Department of Electrical Engineering

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Department of Electronics Engineering

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Department of Industrial Design

M

Apr 14

Chang Gung University

Department of Mechanical Engineering

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biochemical and Biomedical Engineering

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Electro-Optical Engineering

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Medical Mechatronics

M

Apr 14

Chaoyang University of Technology

Master/Doctoral Program of Architecture

M, D

May 31

Chaoyang University of Technology

Master/Doctoral Program of Department of Construction Engineering

M, D

May 31

Chung Yuan Christian University

Chemical Engineering and Materials Program

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Chemistry and Material Chemistry Program

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Civil Engineering

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Department of Electrical Engineering/ International Master Program of Electrical Engineering

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Environmental Engineering Program

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Industrial and System Engineering Program

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

International Program in Department of Industrial and Systems Engineering

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

International Program in Information Technology and Cloud Computing

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

International Program of Biomedical Material and Technology

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Microelectronic Engineering and Applications Program

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Optomechatronics Program

M, D

Apr 30

Dayeh University

Department of Computer Science and Information Engineering

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Electrical Engineering

M, D

Jun 20

Dayeh University

Department of Environmental Engineering

M, D

Jun 20

Dayeh University

Department of Industrial Engineering and Technology Engineering

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Mechanical and Automation Engineering

M, D

Jun 20

Feng Chia University

Information Engineering and Computer Science

M, D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Chemical Engineering

D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Environmental Engineering and Science

D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Industrial Engineering and System Managemnt

D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Materials Science and Engineering

M, D

Jun 7

Feng Chia University

PhD Program of Civil Engineering and Construction Planning-International Program of Geoinformatics

D

Jun 7

Feng Chia University

PhD Program of Electrical and Communication Engineering

D

Jun 7

Feng Chia University

PhD Program of Fiber and Composite Materials

D

Jun 7

Feng Chia University

PhD Program of Mechanical and Aeronautical Engineering

D

Jun 7

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Engineering and Construction Program

University

Degree

Deadline

Feng Chia University

PhD Program of Mechanical and Aeronautical Engineering

D

Jun 7

Fu Jen Catholic University

Department of Electrical Engineering (this program does not apply to BUDI Scholarship Program)

M

Apr 14

Fu Jen Catholic University

Graduate Institute of Applied Science and Engineering

Hungkuang University

Environmental Engineering

Hungkuang University Hungkuang University

D

Apr 14

B, M

Jul 31

Institute of Intelligent Assistive Technology

M

Jul 31

Occupational Safety and Hazard Prevention

M

Jul 31

I-Shou University

Electrical Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Electronic Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Information Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Institute of Biotechnology and Chemical Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Materials Science & Engineering

D

Jul 15

Kun Shan University

International Bachelor Program in Mechanical Engineering

B

May 31

Kun Shan University

International Master Program in Mechanical Engineering

M

May 31

Ming Chi University of Technology

Chemical Engineering

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Doctoral Degree Program of Energy and Battery Tehcnologyies

D

May 19

Ming Chi University of Technology

Electrical Engineering

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Electronic Engineering

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Industrial Design

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Materials Engineering

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Mechanical and Electromechanical Engineering

M

May 19

Minghsin University of Science and Technology

Precision Mechatronics Engineering

M

Jun 30

National Central University

Department of Chemical & Materials Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Civil Engineering

B, M, D

Mar 15

National Central University

Department of Electrical Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Mechanical Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Mechanical Engineering Master/PHD degeer program in Opto-mechatronics Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Mechanical Engineering-Graduate Institute of Energy Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Construction Engineering & Management

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Environmental Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Materials Science & Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

International Master Degree Program in Applied Material Science (IAMS)

M

Mar 15

National Central University

International Master Program for Environmental Sustainable Development (IESD)

M

Mar 15

National Central University

Master of Science Program in Remote Sensing Science and Technology

M

Mar 15

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Department of Electrical Engineering

D

Apr 28

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Department of Mechatronics Engineering

D

Apr 28

National Changhua University of Education

Master Program, Department of Electrical Engineering

M

Apr 28

National Changhua University of Education

Master Program, Department of Mechatronics Engineering

M

Apr 28

National Cheng Kung University

Department of Environmental Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Aeronautics & Astronautics

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Civil Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Geomatics

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Hydraulic & Ocean Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Materials Science & Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Resources Engineering

D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Systems & Naval Mechatronic Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Creative Industries Design (ICID)

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

International Bachelor Degree Program on Energy( IBDP-E)

B

Mar 30

National Cheng Kung University

International Doctoral Degree Program on Energy Engineering

D

Mar 30

National Cheng Kung University

International Master Degree Program on Energy Engineering

M

Mar 30


Study in Taiwan ?

Why

04 29

Engineering and Construction Program

University

Degree

Deadline

National Cheng Kung University

International Master Degree Program on Energy Engineering

M

Mar 30

National Cheng Kung University

International Master Program on Natural Hazards Mitigation and Management

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Master of The International Institute of Medical Device Innovation (MDI)

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Nano-Micro Engineering Ph.D. Degree Program of the Department of Materials Science and Engineering

D

Mar 30

National Cheng Kung University

PhD Degree Program on Nano-Integrated-Circuit Engineering

D

Mar 30

National Cheng Kung University

The International Curriculum for Advanced Materials Programs (iCAMP)

M

Mar 30

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering-Construction Engineering and Management Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering-Geotechnical Engineering Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering-Hydraulic and Ocean Engineering Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering-Information Technology Engineering Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering-Structural Engineering Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Civil Engineering-Surveying Engineering Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Computer Science and Electrical Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Computer Science and Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Network and Multimedia Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Materials Science and Engineering

National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering

B, M, D

Mar 15

B

Mar 15

National Chiao Tung University National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering-Control Group

M, D

Mar 15

Dept. of Mechanical Engineering-Design and Manufacturing Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering-Heat and Transfer Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering-Micro/Nano Engineering Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering-Solid Mechanics Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Photonics

B, M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

EECS Int'l Graduate Program

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Degree Program of Science and Technology of Accelerator Light Source

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Nanotechnology

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Architecture-Architectural Design, M.Arch II, Post-Professional Degree

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Architecture-Architecture, M.Arch I, Professional Degree

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Architecture-Digital Design Group

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Biomedical Engineering

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Computer Science and Engineering

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Environmental Engineering

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Imaging and Biomedical Photonics

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Lighting and Energy Photonics

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Multimedia Engineering

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Network Engineering

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Photonic System

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

International College of Semiconductor Technology

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

International Master of Science Program for Interdisciplinary Molecular Science of Materials and Chemical Biology

M

Mar 15

National Chiao Tung University

International Ph.D. Program in Photonics (UST)

D

Mar 15

National Chin-Yi University of Technology

The Graduate Program of Refrigeration, Air Conditioning and Energy Engineering

M

May 10

National Chung Cheng University

Doctor of Philosophy in Ambient Intelligence and Smart Systems

D

Mar 31

National Chung Cheng University

Master of Science in Advanced Manufacturing System

M

Mar 31

National Dong Hwa University

Department of Electrical Engineering

M, D

Apr 30

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Engineering and Construction Program National Dong Hwa University National Formosa University National Formosa University

University Department of Electrical Engineering Deaprtment of Materials Science and Engineering & Institute of Materials Science and Green Energy Engineering Department of Aeronautical Engineering & Graduate Institute of Aeronautical and Electronic Engineering

Degree

Deadline

M, D

Apr 30

D

May 31

M

May 31

National Formosa University

Department of Automation Engineering

M

May 31

National Formosa University

Department of Biotechnology

M

May 31

National Formosa University

Department of Computer Science and Information Engineering

M

May 31

National Formosa University

Department of Electrical Engineering Department of Industrial Magnagement & Institute of Industrial Engineering and Mangement

M

May 31

M

May 31 May 31

National Formosa University National Formosa University

Department of Mechanical and Computer-Aided Engineering

M

National Formosa University

Department of Mechanical Design Engineering

M

May 31

National Formosa University

Department of Power Mechanical Engineering & Institute of Mechanical and Electro-Mechanical Engineering

D

May 31

National Formosa University

Department of Vehicle Engineering

M

May 31

National Ilan University

International Master Program in Department of Chemical and Materials Engineering

M

Apr 28

National Ilan University

International Master Program in Department of Mechanical and Electro-Mechanical Engineering

M

Apr 28

National Kaohsiung First University of Science and Technology Ph.D. Program in Engineering Science and Technology

D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Chemical and Materials Engineering

M, D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Civil Engineering

M, D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Industrial Engineering and Management

M, D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Mechanical Engineering

M, D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Mold and Die Engineering

M, D

Apr 30

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Civil Engineering

D

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Environmental science and Engineering

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Tropical Agriculture and International Cooperation

National Pingtung University of Science and Technology National Sun Yat-Sen University

D

Mar 31

B, M, D

Mar 31

International Master's Degree Program in Soil and Water Engineering

M

Mar 31

International Master Program in Electric Power Engineering

M

Mar 31

National Sun Yat-Sen University

Master Program in Telecommunication Engineering

M

Mar 31

National Taipei University of Technology (Taipei Tech)

International Graduate Program in Energy and Optoelectronic Materials (EOMP)

D

Apr 30

National Taipei University of Technology (Taipei Tech)

International Master Program in Mechanical and Automation Engineering

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Communications Navigation and Control Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Computer Science and Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Electrical Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Harbor and River Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Marine Engineering

National Taiwan Ocean University

D

Apr 30

Department of Marine Environmental Informatics

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Mechanical and Mechatronic Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Systems Engineering and Naval Architecture

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Materials Engineering

M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Optoelectronic Sciences

M, D

Apr 30

National Taiwan University

Department of Chemical Engineering

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Chemistry

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Civil Engineering

M

Feb 24

National Taiwan University

Department of Physics

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Applied Mechanics

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Applied Physics

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Biomedical Engineering

M, D

Feb 24

M, D

Feb 24

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Industrial Engineering

National Taiwan University

Graduate Institute of Polymer Science and Engineering Engineering

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Architecture

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Chemical Engineering

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Civil and Construction Engineering

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Computer Science and Information Engineering

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Industrial and Commercial Design

M, D

Mar 1


Study in Taiwan ?

Why

04 31

Engineering and Construction Degree

Deadline

National Taiwan University of Science and Technology

Program

Department of Materials Science and Engineering

University

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Mechanical Engineering

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Applied Science and Technology

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Automation and Control

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Biomedical Engineering

M

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Color and Illumination Technology

M

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Electro-Optical Engineering

National Tsing Hua University

Department of Biomedical Engineering and Environmental Sciences

M, D

Mar 1

B, M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Department of Chemical Engineering

B, M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Department of Engineering and System Science

B, M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Department of Industrial Engineering and Engineering Management

B, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Department of Materials Science and Engineering

B, M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Department of Power Mechanical Engineering

B, M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Dual Master Program for Global Operation Management

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Dual Master Program for Global Operation Management

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Biomedical Engineering

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Biotechnology

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Electronics Engineering

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of NanoEngineering and MicroSystems

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Nuclear Engineering and Science

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Photonics Technologies

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Ph. D. Program in Environmental Science and Technology

D

Mar 15

National Tsing Hua University

Ph.D. Program in Photonics (University System of Taiwan)

D

Mar 15

National United University

International Master Program of Intelligent Greentech

M

May 26

National Yang-Ming University

Institute of Biophotonics

M, D

Mar 31

National Yunlin University of Science and Technology

Construction Engineering, Construction and Property Management

M, D

May 26

Southern Taiwan University of Science and Technology

Department of Mechanical Engineering

M

May 15

Southern Taiwan University of Science and Technology

Ph.D in Mechatronic Science and Technology

D

May 15

Taipei Medical University

Biomedical Materials & Tissue Engineering

M, D

Mar 18

Tatung University

Department of Computer Science and Engineering

M, D

Apr 30

Tatung University

Department of Electrical Engineering

M, D

Apr 30

Tatung University

Graduate Institute of Communication Engineering

M

Apr 30

Tunghai University

Advanced Architectural Design

M

May 19

Tunghai University

Chemical and Materials Engineering

M, D

May 19

Tunghai University

Environmental Science and Engineering

M, D

May 19

Tunghai University

Industrial Engineering and Enterprise Information

M, D

May 19

Tunghai University

Sustainability Science and Engineering Program

B

May 19

Tungnan University

Institute of Construction Technology and Hazards Mitigation

M

Sep 1

Tungnan University

Institute of Mechatronics Engineering

M

Sep 1

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Humanity and Art Degree

Deadline

Asia University

Program

Master Program in Department of Psychology

M

May 31

Chang Gung University

Department of Health Care Management

M

Apr 14

Chang Gung University

Department of Industrial Design

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Business and Management, Innovative Design and Management

D

Apr 14

Chinese Culture University

Department and Graduate Institute of English Language & Literature

M

Apr 15

Chinese Culture University

Graduate Institute of National Development and Mainland China Studies

M

Apr 15

Chung Yuan Christian University

Applied Linguistics and Language Studies Department

M

Apr 30

Dayeh University

Bachelor Program in International Professional of Cultural and Creative Industries

B

Jun 20

Dayeh University

Department of English Languange/Foreign Language

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Industrial Design/Design and Arts

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Plastic Arts/Design and Arts

M

Jun 20

Dayeh University

Graduate Institute of Design and Arts

M

Jun 20

Dayeh University

Graduate Institute of Professional Development in Education

M

Jun 20

Feng Chia University

Master's Program of English Studies

M

Jun 7

M

Apr 14

M

Apr 14

D

Apr 14

M

Apr 14

Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University

University

Department of English Language and Literature (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) Graduate Institute of Cross-Cultural Studies (Master's Program in Linguistics) - Linguistics Module (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) Graduate Institute of Cross-Cultural Studies (Ph.D. Program in Comparative Literature and Cross-Cultural Studies) (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) MA Program in Brand and Fashion Management (this program does not apply to BUDI Scholarship Program)

Ming Chi University of Technology

Industrial Design

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Visual Communication Design

M

May 19

Ming Chuan University

Applied Computing Program

B

May 31

Ming Chuan University

Fashion and Innovation Management Program

B

May 31

Ming Chuan University

Graduate School of Applied English

M

May 31

Ming Chuan University

International Affairs and Diplomacy Program

B

May 31

Ming Chuan University

International Business and Trade Program

B

May 31

Ming Chuan University

Journalism and Mass Communication Program

B

May 31

Ming Chuan University

Travel and Tourism Program

B

May 31

National Central University

Department of Chinese Literature

B, M, D

Mar 15

National Central University

Department of English

M

Mar 15

National Central University

Department of Hakka Language and Social Sciences

B

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Art Studies

M

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of History

M

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Philosophy International Master's Program in Inter-Asia Cultural Studies (IACS) (University System of Taiwan)

M, D

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

D

Mar 15

M, D

Mar 15

National Central University National Central University National Central University National Central University National Central University

Master Program in Hakka Language and Literature, Department of Hakka Language and Social Sciences Master Program in Hakka Political Economy, Department of Hakka Language and Social Sciences Master Program in Hakka social and Cultural Studies, Department of Hakka Language and Social Sciences Ph.D. Program in Hakka Studies, Department of Hakka Language and Social Sciences

National Central University

The Graduate Institute of Learning and Instruction

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Department of English

D

Apr 28

National Cheng Kung University

Dept. of Foreign Languages & Literature

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Creative Industries Design (ICID)

M, D

Mar 30

National Chiao Tung University

Dept. of Foreign Languages and Literatures

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Humanities and Social Sciences

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Humanities and Social Sciences, Graduate Program of Ethnicity and Culture

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering-Design and Manufacturing Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Foreign Literatures and Linguistics-Linguistic Group

M

Mar 15


Study in Taiwan ?

Why

Daftarkan diri Anda

Terapkan program yang Anda inginkan (maksimum 5 program)

Mengajukan permohonan

Proses peninjauan oleh pihak konsorsium Universitas

Ditolak

Diterima Mendapatkan Surat Penerimaan

Membuat keputusan

Pembuatan VISA

Berangkat ke Taiwan

The ESIT website [Click: http:// www.esit.org.tw]


Study in Taiwan ?

Why

04 33

Humanity and Art Degree

Deadline

Asia University

Program

Master Program in Department of Psychology

M

May 31

Chang Gung University

Department of Health Care Management

M

Apr 14

Chang Gung University

Department of Industrial Design Graduate Institute of Business and Management, Innovative Design and Management

M

Apr 14

D

Apr 14

Department and Graduate Institute of English Language & Literature

M

Apr 15

Chang Gung University Chinese Culture University

University

Chinese Culture University

Graduate Institute of National Development and Mainland China Studies

M

Apr 15

Chung Yuan Christian University

Applied Linguistics and Language Studies Department

M

Apr 30

Dayeh University

Bachelor Program in International Professional of Cultural and Creative Industries

B

Jun 20

Dayeh University

Department of English Languange/Foreign Language

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Industrial Design/Design and Arts

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Plastic Arts/Design and Arts

M

Jun 20

Dayeh University

Graduate Institute of Design and Arts

M

Jun 20

Dayeh University

Graduate Institute of Professional Development in Education

M

Jun 20

Feng Chia University

Master's Program of English Studies

M

Jun 7

M

Apr 14

M

Apr 14

D

Apr 14

M

Apr 14

Ming Chi University of Technology

Department of English Language and Literature (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) Graduate Institute of Cross-Cultural Studies (Master's Program in Linguistics) - Linguistics Module (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) Graduate Institute of Cross-Cultural Studies (Ph.D. Program in Comparative Literature and Cross-Cultural Studies) (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) MA Program in Brand and Fashion Management (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) Industrial Design

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Visual Communication Design

M

May 19

Ming Chuan University

Applied Computing Program

B

May 31

Ming Chuan University

Fashion and Innovation Management Program

B

May 31

Ming Chuan University

Graduate School of Applied English

M

May 31

Ming Chuan University

International Affairs and Diplomacy Program

B

May 31

Ming Chuan University

International Business and Trade Program

B

May 31

Ming Chuan University

Journalism and Mass Communication Program

B

May 31

Ming Chuan University

Travel and Tourism Program

B

May 31

National Central University

Department of Chinese Literature

National Central University

Department of English

National Central University

Department of Hakka Language and Social Sciences

B

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Art Studies

M

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of History

National Central University

Graduate Institute of Philosophy

Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University

B, M, D

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

M, D

Mar 15

National Central University

International Master's Program in Inter-Asia Cultural Studies (IACS) (University System of Taiwan)

M

Mar 15

National Central University

Master Program in Hakka Language and Literature, Department of Hakka Language and Social Sciences

M

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

D

Mar 15

M, D

Mar 15

D

Apr 28

National Central University National Central University National Central University

Master Program in Hakka Political Economy, Department of Hakka Language and Social Sciences Master Program in Hakka social and Cultural Studies, Department of Hakka Language and Social Sciences Ph.D. Program in Hakka Studies, Department of Hakka Language and Social Sciences

National Central University

The Graduate Institute of Learning and Instruction

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Department of English

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Humanity and Art Degree

Deadline

National Cheng Kung University

Program

Dept. of Foreign Languages & Literature

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Creative Industries Design (ICID)

M, D

Mar 30

National Chiao Tung University

Dept. of Foreign Languages and Literatures

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Humanities and Social Sciences

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Humanities and Social Sciences, Graduate Program of Ethnicity and Culture

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Mechanical Engineering-Design and Manufacturing Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Foreign Literatures and Linguistics-Linguistic Group

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Foreign Literatures and Linguistics-Literature Group

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Applied Arts-Art and Technology Innovation Group

D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Applied Arts-Industrial Design Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Applied Arts-Visual Communication Group Inst. of Architecture-Architectural Design, M.Arch II, PostProfessional Degree

M, D

Mar 15

M

Mar 15

Inst. of Architecture-Digital Design Group Inst. of Music-Composition Group (Composition/Electronic Music/Musical Theatre) Inst. of Music-Musicology Group

M

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

M

Mar 15

D

Mar 15

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University National Chiao Tung University National Chiao Tung University National Chiao Tung University National Chiao Tung University National Chiao Tung University National Chiao Tung University

University

Inst. of Music-Performance Group (Piano, String/Wind/Percussion Instrument) Inst. of Social Research and Cultural Studies-Inter-Asia Culture Studies Group Inst. of Social Research and Cultural Studies-Social Research and Cultural Studies Group

National Chiao Tung University

International Master's Program in Inter-Asia Cultural Studies (UST)

National Chung Hsing University

Graduate Institute of Technology Management

M

Mar 15

M, D

Mar 31

National Chung Hsing University National Dong Hwa University

International PhD Program in Taiwan and Transcultural Studies

D

Mar 31

Asia-Pacific Area Studies

M

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Arts and Creative Industries

M

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Counseling and Clinical Psychology

B

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Curriculum Design and Human Potentials Development

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of English

B, M

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Ethnic Relations and Cultures

D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Taiwan and Regional Studies

M

Apr 30

National Dong Hwa University

Humanity and Environmental Science

M

Apr 30

National Formosa University

Department of Biotechnology

M

May 31

National Formosa University

M

May 31

M

Apr 28

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Mechanical Design Engineering International Master Program in Department of Foreign Languages and Literature Department of Applied Foreign Languages

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Cultural and Creative Industries

M

Apr 30

National Ilan University

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Human Resource Development

National Pingtung University

Department of English

M

Apr 30

B, M

Jun 15

National Sun Yat-Sen University National Taipei University

Global Human Resource Management English MBA Program

M

Mar 31

International Program on Urban Governance

M

Apr 30

National Taipei University of Education

MA in Critical and Curatorial Studies of Contemporary Art

M

May 1

National Taipei University of Technology (Taipei Tech)

Master's Program in English, Department of English

M

Apr 30

National Taiwan Normal University

English

M, D

Mar 15

National Taiwan Normal University

European Cultures and Tourism

M

Mar 15


Study in Taiwan ?

Why

04 35

Humanity and Art Program

University

Degree

Deadline

National Taiwan Ocean University

Institute of Applied English

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Education

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Oceanic Culture

M

Apr 30

National Taiwan University

Graduate Program in Translation and Interpretation

M

Feb 24

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Applied Foreign Languages

M

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Industrial and Commercial Design

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Color and Illumination Technology

M, D

Mar 1

M

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Digital Learning and Education

M, D

Mar 1

National Tsing Hua University

Department of Foreign Languages and Literature

B, M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Linguistics

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National Yunlin University of Science and Technology

Department of Applied Foreign Languages

M

May 26

M, D

May 26

M

Mar 18

National Yunlin University of Science and Technology

Department of Design

Taipei Medical University

Humanities in Medicine

Taipei National University of the Arts

International Master of the Arts Program in Cultural and Creative Industries

Tamkang University

Department of English

Tamkang University

Department of English Language and Culture

B

Jun 28

Tamkang University

International Master's Program in Taiwan and Asia-Pacific

M

Jun 28

Tunghai University

Advanced Architectural Design

M

May 19

Tunghai University

Foreign Languages and Literature

M, D

May 19

University of Taipei

Department of English Instruction

M

Apr 30

University of Taipei

Department of Music

M

Apr 30

University of Taipei

Department of Social and Public Affairs

University of Taipei

Graduate School of Educational Administration and Evaluation

Wenzao Ursuline University of Languages Wenzao Ursuline University of Languages

M

Apr 6

M, D

Jun 28

M

Apr 30

M, D

Apr 30

Master of Arts in English

M

Apr 30

Master Program of Foreign Language Education and Cultural Industries

M

Apr 30

Wenzao Ursuline University of Languages

Master's Degree Program of International Affairs

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University National Taiwan Ocean University National Taiwan Ocean University National Taiwan University National Taiwan University of Science and Technology National Taiwan University of Science and Technology National Taiwan University of Science and Technology National Taiwan University of Science and Technology National Tsing Hua University National Tsing Hua University National Tsing Hua University National Tsing Hua University National Yunlin University of Science and Technology National Yunlin University of Science and Technology Taipei Medical University Taipei National University of the Arts Tamkang University Tamkang University Tamkang University Tunghai University Tunghai University University of Taipei University of Taipei University of Taipei University of Taipei Wenzao Ursuline University of Languages Wenzao Ursuline University of Languages Wenzao Ursuline University of Languages

Institute of Applied English Institute of Education Institute of Oceanic Culture Graduate Program in Translation and Interpretation Department of Applied Foreign Languages Department of Industrial and Commercial Design Graduate Institute of Color and Illumination Technology Graduate Institute of Digital Learning and Education Department of Foreign Languages and Literature Institute of Linguistics International Intercollegiate MS Program International Intercollegiate Ph.D. Program Department of Applied Foreign Languages Department of Design Humanities in Medicine International Master of the Arts Program in Cultural and Creative Industries Department of English Department of English Language and Culture International Master's Program in Taiwan and Asia-Pacific Advanced Architectural Design Foreign Languages and Literature Department of English Instruction Department of Music Department of Social and Public Affairs Graduate School of Educational Administration and Evaluation Master of Arts in English Master Program of Foreign Language Education and Cultural Industries Master's Degree Program of International Affairs

M M M M M M, D M M, D B, M M, D M D M M, D M M M, D B M M M, D M M M M, D M M M

Apr 30 Apr 30 Apr 30 Feb 24 Mar 1 Mar 1 Mar 1 Mar 1 Mar 15 Mar 15 Mar 15 Mar 15 May 26 May 26 Mar 18 Apr 6 Jun 28 Jun 28 Jun 28 May 19 May 19 Apr 30 Apr 30 Apr 30 Apr 30 Apr 30 Apr 30 Apr 30

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Medicine and Public Welfare Degree

Deadline

Asia University

Program

Master Program in Department of Biotechnology

M

May 31

Asia University

Master Program in Department of Healthcare Administration

M

May 31

Chang Gung University

Department of Medical Imaging and Radiological Sciences Department of Occupational Therapy, Graduate Institute of Behavioral Sciences, Division of Clinical Behavioral and Occupational Therapy

M, D

Apr 14

M

Apr 14

Chang Gung University

Department of Physical Therapy, Graduate Institute of Rehabilitation Sciences

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Department of Respiratory Therapy

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biochemical and Biomedical Engineering

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biomedical Sciences, Division of Biochemistry and Molecular & Cellular Biology

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biomedical Sciences, Division of Biotechnology

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biomedical Sciences, Division of Microbiology

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biomedical Sciences, Division of Natural Products

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Biomedical Sciences, Division of Physiology & Pharmacology

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Clinical Medicine, Division of Nursing

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Dental and Craniofacial Science

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Early Intervention

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Natural Products

M

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Program in Molecular Medicine for Master's Degree (English Program)

M

Apr 14

Chang Gung University

School of Nursing

M

Apr 14

Chaoyang University of Technology

Master/Doctoral Program of Department of Applied Chemistry

M, D

Mar 31

M, D

Mar 31

Chang Gung University

University

China Medical University

Department of Biological Science & Technology

China Medical University

Department of Biomedical Imaging and Radiological Science

China Medical University

Department of Chinese Pharmaceutical Sciences and Chinese Medicine Resources

China Medical University China Medical University

M

Mar 31

M, D

Mar 31

Department of Cosmeceutics

M

Mar 31

Department of Health Services Administration

M

Mar 31

China Medical University

Department of Medical Laboratory Science and Biotechnology

M

Mar 31

China Medical University

Department of Nutrition

China Medical University

Department of Occupational Safety and Health

China Medical University

Department of Physical Therapy Master Program of Rehabilitation Science

M

Mar 31

China Medical University

Department of Public Health

M, D

Mar 31

M, D

Mar 31

China Medical University

Graduate Institute of Acupuncture Science

China Medical University

Graduate Institute of Acupuncture Science-International Master Program

China Medical University

B, M, D

Mar 31

M, D

Mar 31

M

Mar 31

Graduate Institute of Biomedical Sciences

M, D

Mar 31

China Medical University

Graduate Institute of Integrated Medicine

M, D

Mar 31

China Medical University

International Master Program of Biomedical Sciences

M

Mar 31

China Medical University

International Public Health Program

M

Mar 31

China Medical University

School of Dentistry

M

Mar 31

China Medical University

School of Nursing

M

Mar 31

China Medical University

School of Pharmacy

M, D

Mar 31

Dayeh University

Department of Medicinal Botanicals and Health Care

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Sport and Health Management/Nuring and Health Science

M

Jun 20

Dayeh University

Ph. D. Program in Biothechnology

D

Jun 20

Fooyin University

Department of Nursing

M

Jul 15

Fu Jen Catholic University

Ph.D. Program in Nutrition and Food Sciences (this program does not apply to BUDI Scholarship Program)

D

Apr 14

Hungkuang University

Institute of Intelligent Assistive Technology

Hungkuang University

Nursing

Kaohsiung Medical University

Department of Biomedical Science and Environmental Biology

Kaohsiung Medical University

Department of Fragrance and Cosmetic Science

B, M

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Healthcare Administration and Medical Informatics

B, M

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Medical Laboratory Science and Biotechnology

B, M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Medical Sociology and Social Work

B

Mar 15

M

Jul 31

B, M, D

Jul 31

B

Mar 15


Study inin Taiwan ?

Why

04 37

Medicine and Public Welfare Program

University

Degree

Deadline

Kaohsiung Medical University

Department of Medicinal and Applied Chemistry

B, M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Psychology

B

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Public Health

B

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Respiratory Therapy

B

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Sports Medicine

B, M

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Graduate Institute of Medicine

M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Graduate Institute of Natural Products

M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

M. Sc. Program in Tropical Medicine

M

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Ph. D. Program in Toxicology

D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

School of Dentistry

B, M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

School of Nursing

M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

School of Pharmacy

B, M, D

Mar 15

Kaohsiung Medical University

School of Post-Baccalaureate Medicine

B

Mar 15

Meiho University

Bachelor Degree Program of Food Science and Nutrition

B

Mar 31

Meiho University

Master Degree Program of Health Care

M

Mar 31

Ming Chi University of Technology

Safety, Health and Environmental Engineering

M

May 19

National Central University

Department of Biomedical sciences and Engineering-Master/phD degree program in Biomedical Engineering

M, D

Mar 15

National Cheng Kung University

Department of Biochemistry and Molecular Biology

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Department of Medical Laboratory Science and Biotechnology

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Department of Microbiology and Immunology

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Department of Pharmacology

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Department of Physiology

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Department of Public Health

D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Environmental and Occupational Health

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Inst. of Allied Health Science

D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Basic Medical Sciences

D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Clinical Medicine

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Clinical Pharmacy and Pharmaceutical Sciences

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Molecular Medicine

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Oral Medicine

M

Mar 30

National Cheng Kung University

International Advanced Program in Nursing

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Master of The International Institute of Medical Device Innovation (MDI)

M

Mar 30

National Cheng Kung University

School of Pharmacy

B

Mar 30

National Cheng Kung University

The Department of Physical Therapy

B, M

Mar 30

National Chiao Tung University

Inst. of Imaging and Biomedical Photonics

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Molecular Medicine and Bioengineering

M, D

Mar 15

National Taipei University of Nursing and Health Sciences

International Nurse-Midwifery Master of Science Program

M

Mar 31

National Taipei University of Nursing and Health Sciences

International Nursing Master of Science Program

M, D

Mar 31

National Taipei University of Nursing and Health Sciences

International Nursing PhD Program

M, D

Mar 31

National Taiwan University

Department of Physical Therapy

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Brain and Mind Sciences

M

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Clinical Dentistry

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Environmental Health

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Epidemiology and Preventive Medicine

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Health Policy and Management

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Molecular Medicine

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Occupational Medicine and Industrial Hygiene

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Toxicology

M, D

Feb 24

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Medicine and Public Welfare Program

University

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Biomedical Engineering

National Tsing Hua University

Department of Biomedical Engineering and Environmental Sciences

National Tsing Hua University

Institute of Biomedical Engineering

Degree

Deadline

M

Mar 1

B, M, D

Mar 15

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Biotechnology

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Molecular Medicine

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Ph. D. Program in Environmental Science and Technology

D

Mar 15

M, D

Mar 31

D

Mar 31

National Yang-Ming University

Institute of Biophotonics

National Yang-Ming University

Institute of Microbiology and Immunology

National Yang-Ming University

International Health Program

M, D

Apr 20

National Yang-Ming University

International Health Program

M, D

Mar 31

Taipei Medical University

Biomedical Engineering

D

Mar 18

Taipei Medical University

Biomedical Informatics

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Biomedical Materials & Tissue Engineering

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Biotechnology in Medicine

D

Mar 18

Taipei Medical University

Cancer Biology and Drug Discovery

D

Mar 18

M, D

Mar 18

M

Mar 18

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Clinical Medicine

Taipei Medical University

Clinical Pharmacogenomics and Pharmacoproteomics

Taipei Medical University

Dentistry

Taipei Medical University

Global Health and Development

M

Mar 18

Taipei Medical University

Graduate Institute of Injury Prevention and Control

M

Mar 18

Taipei Medical University

Graduate Institute of Nursing

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Graduate Institute of Pharmacognosy

M

Mar 18

Taipei Medical University

Health Care Administration (MBA)

M

Mar 18

Taipei Medical University

Humanities in Medicine

M

Mar 18

Taipei Medical University

International Program in Medicine

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Medical Laboratory Science and Biotechnology

M

Mar 18

Taipei Medical University

Neural Regenerative Medicine

D

Mar 18

Taipei Medical University

Nutrition and Health Sciences

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Pharmacy

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Public Health

M, D

Mar 18

University of Taipei

Department of Recreation and Sport Management

University of Taipei

Department of Sports Sciences

M

Apr 30

M, D

Apr 30


Study inin Taiwan ?

Why

04 39

Science Degree

Deadline

Asia University

Program

Master Program in Department of Biomedical Informatics

M

May 31

Asia University

Master program in Department of Computer Science &Information Engineering

M

May 31

Asia University

Ph.D. Program in Department of Biomedical Informatics

D

May 31

Asia University

Ph.D. Program in Department of Computer Science &Information Engineering

D

May 31

Chang Gung University

Department of Computer Science and Information Engineering

M, D

Apr 14

Chang Gung University

Department of Electrical Engineering

M, D

Apr 14

Chaoyang University of Technology

Master/Doctoral Program of Department of Applied Chemistry

M, D

May 31

Chaoyang University of Technology

Master/Doctoral Program of Information Technology

M, D

May 31

China Medical University

Department of Biological Science & Technology

M, D

Mar 31

Chung Yuan Christian University

Chemistry and Material Chemistry Program

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Department of Electrical Engineering/ International Master Program of Electrical Engineering

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

International Program for Membrane Material and Application

M, D

Apr 30

Chung Yuan Christian University

Nanotechnology

M, D

Apr 30

Dayeh University

Department of Computer Science and Information Engineering

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Electrical Engineering

M, D

Jun 20

Feng Chia University

Information Engineering and Computer Science

M, D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Chemical Engineering Department of Chemistry (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) Department of Electrical Engineering (this program does not apply to BUDI Scholarship Program)

D

Jun 7

D

Apr 14

M

Apr 14

Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University

University

Fu Jen Catholic University

Graduate Institute of Applied Science and Engineering

D

Apr 14

Fu Jen Catholic University

Ph.D. Program in Nutrition and Food Sciences (this program does not apply to BUDI Scholarship Program)

D

Apr 14

Hungkuang University

Institute of Intelligent Assistive Technology

M

Jul 31

I-Shou University

Electrical Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Electronic Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Information Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Institute of Biotechnology and Chemical Engineering

D

Jul 15

I-Shou University

Materials Science & Engineering

D

Jul 15

Kaohsiung Medical University

Department of Medicinal and Applied Chemistry

B, M, D

Mar 15

Ming Chi University of Technology

Electrical Engineering

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Visual Communication Design Department of Biomedical sciences and Engineering-Master/PHD degree program in System Biology and Bioinformatics

M

May 19

M, D

Mar 15

National Central University National Central University

Department of Chemistry

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Communication Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Computer Science & Information Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Electrical Engineering

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Life Sciences

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Mathematics

B, M, D

Mar 15

National Central University

Department of Optics and Photonics

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Physics

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Physics- Master degree program in Biophysics

M

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Astronomy

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Cognitive Neuroscience (ICN)

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Network Learning Technology

M, D

Mar 15

National Central University

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Statistic Interdisciplinary Neuroscience Ph.D. Degree Program (University System of Taiwan)

D

Mar 15

National Central University

International Graduate Program for Photonics (University System of Taiwan)

D

Mar 15

National Central University

M.S Program in Institute of Lighting and Display

M

Mar 15

National Central University

Master of Science Program in Remote Sensing Science and Technology

M

Mar 15

National Changhua University of Education

Biotechnology Master Program, Graduate Institute of Biotechnology

M

Apr 28

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Department of Electrical Engineering

D

Apr 28

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Department of Mechatronics Engineering

D

Apr 28

National Changhua University of Education

Master Program, Department of Chemistry

M

Apr 28

National Changhua University of Education

Master Program, Department of Electrical Engineering

M

Apr 28

National Changhua University of Education

Master Program, Department of Mechatronics Engineering

M

Apr 28

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Science Program

University

Degree

Deadline

National Cheng Kung University

Dept. of Computer Science & Information Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Electrical Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Dept. of Physics

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Inst. of Biotechnology and Bioindusty Sciences

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Inst. of Computer & Communication Engineering

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Inst. of Manufacturing Information & Systems

M, D

Mar 30

M, D

Mar 30

M

Mar 30

National Cheng Kung University

Inst. of Microelectronics

National Cheng Kung University

Inst. of Tropical Plant Sciences

National Cheng Kung University

MS Degree Program on Nano-Integrated-Circuit Engineering

National Chiao Tung University

Dept. of Applied Chemistry

M

Mar 30

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Applied Mathematics

B, M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Computer Science and Electrical Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Computer Science and Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Network and Multimedia Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Electrical and Computer Engineering

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Electronics Engineering

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Electrophysics-Electrophysics Group

B, M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Electrophysics-Photonics and Nano Science Group

B, M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Electrophysics-Theoretical Physics Group

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

EECS Int'l Graduate Program

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Math. Modeling and Scientific Computing

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Molecular Science

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Bioinformatics and Systems Biology

M, D

Mar 15

M, D

Mar 15

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Computer Science and Engineering

National Chiao Tung University

Inst. of Multimedia Engineering

National Chiao Tung University

Inst. of Network Engineering

National Chiao Tung University

Inst. of Physics

M

Mar 15

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Statistics

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

International College of Semiconductor Technology

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

International Master of Science Program for Interdisciplinary Molecular Science of Materials and Chemical Biology

M

Mar 15

National Chiayi University

Global Master Program of Life Science

M

Apr 30

National Chin-Yi University of Technology

The Graduate Program of Computer Science and Information Engineering

M

May 10

National Chin-Yi University of Technology

The Graduate Program of Electrical Engineering

M

May 10

National Chin-Yi University of Technology

The Graduate Program of Electronic Engineering

M

May 10

National Chung Hsing University

Graduate Institute of Technology Management

M, D

Mar 31

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Chemistry

National Dong Hwa University

Department of Computer Science & Information Engineering

National Dong Hwa University

Department of Electrical Engineering

B, M, D

Apr 30

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Materials Science and Engineering

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Natural Resources & Environmental Studies

M, D

Apr 30

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Physics

National Dong Hwa University

Humanity and Environmental Science

M

Apr 30

National Formosa University

Department of Computer Science and Information Engineering

M

May 31

National Formosa University

Department of Electrical Engineering

M

May 31

M, D

May 31

M

Apr 28

National Formosa University National Ilan University

Department of Electro-Optics Engineering & Institute of ElectroOptical and Materials Science International Master Program in Department of Computer Science and Information Engineering

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Computer Science and Information Engineering

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Electrical Engineering

M, D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Electronic Engineering

M, D

Apr 30


Study inin Taiwan ?

Why

04 41

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Electronic Engineering

Science Program National Taipei University

University PhD & Master Program of Electrical Engineering and Computer Science

Degree

Deadline

M, D

Apr 30

D

Jun 15

National Taiwan Normal University

International Graduate Program in College of Mechanical & Electrical Engineering (CMEE) International Graduate Program in Electrical Engineering & Computer Science (EECS) Chemistry

National Taiwan Normal University National Taiwan Normal University National Taiwan Normal University

Physics

National Taiwan Normal University

Science Education

National Taiwan Ocean University

Department of Bioscience and Biotechnology (DBB)

National Taiwan Ocean University

Department of Computer Science and Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Electrical Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Food Science

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Marine Environmental Informatics

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Mechanical and Mechatronic Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Systems Engineering and Naval Architecture

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Marine Environment and Ecology

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Optoelectronic Sciences

M, D

Apr 30

National Taiwan University

Department of Agricultural Chemistry

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Computer Science and Information Engineering

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Electrical Engineering

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Department of Physics

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Applied Physics

D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Biomedical Electronics and Bioinformatics

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Communication Engineering

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Networking and Multimedia

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Photonics and Optoelectronics

M, D

Feb 24

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Computer Science and Information Engineering

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Electrical Engineering

M, D

Mar 1

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Electronic and Computer Engineering

M, D

Mar 1

National Tsing Hua University

Graduate Institute of Mathematics and Science Education

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Astronomy

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Bioinformatics and Structural Biology

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Electronics Engineering

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Information Systems and Applications

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Photonics Technologies

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Statistics

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National Tsing Hua University

Ph.D. Program in Photonics (University System of Taiwan)

D

Mar 15

National United University

International Master Program of Intelligent Greentech

M

May 26

Providence University

Graduate International Programs-Master of Business Administration

M

Apr 30

Southern Taiwan University of Science and Technology

M.S. in Electrical Engineering

M

May 15

Southern Taiwan University of Science and Technology

Ph.D. in Electrical Engineering

D

May 15

Taipei Medical University

Biomedical Engineering

D

Mar 18

Taipei Medical University

Biomedical Informatics

M, D

Mar 18

Taipei Medical University

Biotechnology in Medicine

D

Mar 18

B

Jun 28

B

Jun 28

M

Jun 28

National Taipei University of Technology (Taipei Tech) National Taipei University of Technology (Taipei Tech)

Tamkang University Tamkang University Tamkang University

M, D

Jun 15

M, D

Mar 15

Electro-optical Science and Technology

M, D

Mar 15

Mathematics

M, D

Mar 15

B, M, D

Mar 15

D

Mar 15

B, M, D

Apr 30

Department of Innovative Information and Technology, Division of Applied Information Department of Innovative Information and Technology, Division of Software Engineering English Master's Program ,Department of Computer Science and Information Engineering

Tatung University

Department of Computer Science and Engineering

M, D

Apr 30

Tatung University

Department of Electrical Engineering

M, D

Apr 30

Tatung University

Graduate Institute of Communication Engineering

Tunghai University

M

Apr 30

Applied Physics

M, D

May 19

Tunghai University

Chemistry

M, D

May 19

Tunghai University

Life Science

M, D

May 19

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Social Science, Business and Law Degree

Deadline

Asia University

Program

Bachelor Program in Department Of Finance

University

B

May 31

Asia University

International Master of Business Administration (IMBA)

M

May 31

Asia University

Ph.D. Program Department of Business Administration (Business Economics & Strategy)

D

May 31

Chang Gung University

Department of Health Care Management

M

Apr 14

Chang Gung University

Department of Industrial & Business Management

M

Apr 14

Chang Gung University

Department of Information Management

M

Apr 14

Graduate Institute of Business and Management, Healthy industrial policy and Management Graduate Institute of Business and Management, Information Technology and Management Graduate Institute of Business and Management, Innovative Design and Management

D

Apr 14

D

Apr 14

D

Apr 14

Chang Gung University

Graduate Institute of Business and Management, Operation Management

D

Oct 31

Chang Gung University

School of Business (MBA)

M

Apr 14

Chang Jung Christian University

Bachelor Degree Program of International Finance and Business Management

B

Jul 1

Chang Jung Christian University

Global Management,Graduate School of Business and Operations management

M

Jul 1

Chang Jung Christian University

International Program for Comprehensive Disaster Prevention and Mitigation

M

Jul 1

Chang Jung Christian University

International Program for Sustainable Development

B

Jul 1

Chaoyang University of Technology

Master/Dotoral Program of Business Administration

M, D

May 31

Chinese Culture University

English Program of Global Business

B, M

Apr 15

Chinese Culture University

Graduate Institute of National Development and Mainland China Studies

M

Apr 15

Chinese Culture University

International Business Administration

D

Apr 15

Chung Yuan Christian University

International Master of Business Administration/ Business

M

Apr 30

Chung Yuan Christian University

PhD Program in Business

D

Apr 30

Dayeh University

Department of Business Administration

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Human Resource and Public Relations

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Information Management

M

Jun 20

Dayeh University

Department of International Business Management

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Leisure and Recreation Management

M

Jun 20

Dayeh University

Department of Tourism and Travel Management

M

Jun 20

Dayeh University

Graduate Institute of Professional Development in Education

M

Jun 20

Dayeh University

Ph. D. Program in Management

D

Jun 20

Feng Chia University

Department of International Business

M

Jun 7

Feng Chia University

Dual-Degree Master's Program in Logistics and Entrepreneurship Management

M

Jun 7

Feng Chia University

International Business Administration

Feng Chia University

Chang Gung University Chang Gung University Chang Gung University

B, M

Jun 7

Master's Program of International MBA

M

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Business -Business Management

D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Economics

D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Finance

D

Jun 7

Feng Chia University

Ph.D. Program of Statistics

D

Jun 7

Graduate Institute of Business Administration (Ph.D. Program) (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) MA Program in Brand and Fashion Management (this program does not apply to BUDI Scholarship Program) MBA Program in International Management (this program does not apply to BUDI Scholarship Program)

D

Apr 14

M

Apr 14

M

Apr 14

I-Shou University

Doctoral Program in Management

D

Jul 15

I-Shou University

Industrial Management

D

Jul 15

I-Shou University

International Master of Business Administration (IMBA)

M

Jan 19

Kaohsiung Medical University

Department of Medical Sociology and Social Work

B

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Department of Psychology

B

Mar 15

Kaohsiung Medical University

Graduate Institute of Gender Studies

M

Mar 15

Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University Fu Jen Catholic University


Study inin Taiwan ?

Why

04 43

Graduate Institute of Gender Studies

Social Science, Business and Law Program

University

Degree

Deadline

Kun Shan University

International Master Program in Business Administration

M

Meiho University

Bachelor Degree Program of Business Administration

B

May 31 Mar 31

Meiho University

Master Degree Program of Business and Management

M

Mar 31

Ming Chi University of Technology

Business and Management

M

May 19

Ming Chi University of Technology

Industrial Engineering and Management

M

May 19

Ming Chuan University

Graduate School of Business Administration

M

May 31

Ming Chuan University

Graduate School of International Affairs

M

May 31

Ming Chuan University

Graduate School of International Business and Trade

M

May 31

Minghsin University of Science and Technology

Management

M

Jun 30

National Central University

Department of Business Administration

B, M, D

Mar 15

National Central University

Department of Finance

M, D

Mar 15

National Central University

Department of Information Management

National Central University

Graduate Institute of Accounting

B, M, D

Mar 15

M

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Human Resource Management

M, D

Mar 15

National Central University

Graduate Institute of Industrial Management

M, D

Mar 15

National Changhua University of Education

Doctoral Program, Graduate Institute of Human Resource Management

D

Apr 28

National Changhua University of Education

Full-EMI (English Mediated Instruction) MBA program for International Students

M

Apr 28

National Changhua University of Education

Master of Business Administration Program, Graduate Institute of Human Resource Management

M

Apr 28

National Cheng Kung University

Institute of International Management (IIMBA)

National Chengchi University

IMPIS(International Master's Program in International Studies)

National Chengchi University

M, D

Mar 30

M

Mar 24

International Doctoral Program in Asia-Pacific Studies (IDAS)

D

Mar 24

National Chengchi University

International Master's Program in Asia-Pacific Studies(IMAS)

M

Mar 24

National Chengchi University

International MBA

M

Mar 24

National Chengchi University

International Program in International Communication Studies

M

Mar 24

National Chiao Tung University

Dept. of Communication and Technology

B, M

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Computer Science-Network and Multimedia Engineering Group

B

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Industrial Engineering and Management

B, M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Dept. of Management Science

B, M, D

Mar 15

M, D

Mar 15

M, D

Mar 15

M

Mar 15

National Chiao Tung University National Chiao Tung University

Dept. of Transportation and Logistics Management-Graduate Program of Logistics Management (Hsinchu Campus) Dept. of Transportation and Logistics Management-Graduate Program of Traffic and Transportation (Taipei / Hsinchu Campus)

National Chiao Tung University

Global MBA Program

National Chiao Tung University

Graduate Program of Finance, Dept. of Information Management and Finance

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Graduate Program of Information Management

M, D

Mar 15

M, D

Mar 15

M

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Business and Management (Taipei Campus)

National Chiao Tung University

Inst. of Communication Studies

National Chiao Tung University

Inst. of Management of Technology

M, D

Mar 15

National Chiao Tung University

Inst. of Multimedia Engineering

M

Mar 15

National Chiayi University

Global Master Program of Tourism and Management

M

Apr 30

National Chin-Yi University of Technology

The Graduate program of Business Administration

M

May 10

National Chin-Yi University of Technology

The Graduate Program of Information Management

M

May 10

National Chung Cheng University

Doctoral Program in Cognitive Science

D

Mar 31

National Chung Cheng University

International Master Program in Global Finance

M

Mar 31

National Chung Hsing University

Graduate Institute of Technology Management

M, D

Mar 31

National Dong Hwa University

Asia-Pacific Area Studies

M

Apr 30

National Dong Hwa University

Bachelor Program of Management Science and Finance

B

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Accounting

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Business Administration

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Counseling and Clinical Psychology

B

Apr 30

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Department of Counseling and Clinical Psychology

Social Science, Business and Law Program

University

National Dong Hwa University

Department of Economics

National Dong Hwa University

Department of Ethnic Relations and Cultures

National Dong Hwa University

Department of Finance

Degree

Deadline

M, D

Apr 30

D

Apr 30

B, M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Information Management

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of International Business

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Natural Resources & Environmental Studies

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Taiwan and Regional Studies

M

Apr 30

National Dong Hwa University

Department of Tourism, Recreation and Leisure Studies

D

Apr 30

National Dong Hwa University

Graduate Institute of Logistics Management

M, D

Apr 30

National Dong Hwa University

Humanity and Environmental Science

M

Apr 30

National Dong Hwa University

Institute of Marine Biology

M

Apr 30

National Formosa University

Department of Business Administration & Institute of Business and Management

M

May 31

National Formosa University

Department of Finance (MBA in Finance)

M

May 31

M

May 31

M

May 31

National Formosa University

Department of Industrial Magnagement & Institute of Industrial Engineering and Mangement Department of Information Management (MBA in Information Management)

National Ilan University

International Master Program in Department of Applied Economics and Management

M

Apr 28

National Kaohsiung First University of Science and Technology

International Master of Business Administration

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Accounting

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Business Administration

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Finance and Institute of Finance and Information

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Information Management

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of International Business

M, D

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Tourism Management

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Department of Wealth and Taxation Management

M

Apr 30

National Kaohsiung Univesity of Applied Science

Institute of Photonics and Communications

M

Apr 30

National Pingtung University of Science and Technology

Department of Tropical Agriculture and International Cooperation

B, M, D

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

International Bachelor's Degree Program in Finance

B

Mar 31

National Pingtung University of Science and Technology

International Master Program in Agribusiness Management

M

Mar 31

National Sun Yat-Sen University

International Master Program in Asia-Pacific Affairs

M

Mar 31

National Sun Yat-Sen University

Master of Business Administration Program in International Business

M

Mar 31

National Taichung University of Education

International Master of Business Administration (IMBA)

M

Apr 30

National Taipei University

International Program on Urban Governance

M

Apr 30

National Taipei University

Master Program of Business Administration (MBA) in Finance

M

Apr 30

National Taipei University of Business

Master's Program on Law and Negotiation for Global Trade

M

May 15

National Taipei University of Technology (Taipei Tech)

International Master of Business Administration Program (IMBA)

M

Apr 30

National Taiwan Normal University

International Human Resource Development

M

Mar 15

National Taiwan Ocean University

Bachelor Program in Ocean Tourism Management

B

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Bachelor Program of Ocean Law and Policy

B

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Communications Navigation and Control Engineering

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Marine Engineering

National Taiwan Ocean University

National Formosa University

D

Apr 30

Department of Merchant Marine

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Department of Shipping and Transportation Management

B, M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Applied Economics

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Applied English

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of Education

M

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Institute of the Law of the Sea

M, D

Apr 30

National Taiwan Ocean University

Transportation Science

B, M, D

Apr 30


Study inin Taiwan ?

Why

04 45

Transportation Science

Social Science, Business and Law Program

University

National Taiwan University

Department of Agricultural Economics

National Taiwan University

Department of Law

National Taiwan University

Degree

Deadline

M

Feb 24

M, D

Feb 24

Global MBA

M

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Business Administration - Operations & Decision Management Division

D

Feb 24

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Business Administration

M, D

May 31

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Industrial Management

M, D

May 31

National Taiwan University of Science and Technology

Department of Information Management

M, D

May 31

National Taiwan University of Science and Technology

Graduate Institute of Finance

M

May 31

National Taiwan University of Science and Technology

MBAProgram

M

May 31

National Tsing Hua University

Dual Master Program for Global Operation Management

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Information Systems and Applications

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of International Master of Business Administration

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of International Master of Business Administration

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Institute of Service Science

M, D

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate MS Program

M

Mar 15

National Tsing Hua University

International Intercollegiate Ph.D. Program

D

Mar 15

National United University

International Master of Business Administration

M

May 26

National University of Kaohsiung

International Master of Business Administration

M

Mar 3

National Yunlin University of Science and Technology

Department of Finance

M

May 26

National Yunlin University of Science and Technology

Department of International Business Administration

M, D

May 26

Providence University

Graduate International Programs-Master of Business Administration

M

Apr 30

Providence University

International Business Administration Program

B

Apr 30

Shih Chien University

English Taught Program in International Business

B, M

Jun 7

Soochow University

Department of Business Administration (Global Business Program)

M

Apr 30

Southern Taiwan University of Science and Technology

College of Business/Global MBA

M

May 15

Southern Taiwan University of Science and Technology

College of Business/Ph.D. in Business and Management

D

May 15

Southern Taiwan University of Science and Technology

International Business

B

May 15

Southern Taiwan University of Science and Technology

International Finance

B

May 15

St. John's University

International Business Administration and Management Program

M

Jul 30

Taipei Medical University

Health Care Administration (MBA)

M

Mar 18

Tamkang University

Bachelor Program in Global Financial Management

B

Jun 28

Tamkang University

Department of Diplomacy and International Relations

B

Jun 28

Tamkang University

Department of Global Politics and Economics

B

Jun 28

Tamkang University

Department of International Business

B

Jun 28

Tamkang University

TKU-QUT Dual Master Degree Program in Finance

M

Jun 28

TOKO University

Program of International Master of Business Administration

M

May 19

Tunghai University

International Business Administration Program

B

May 19

Tunghai University

Law

M, D

May 19

Tunghai University

Political Science

M, D

May 19

Tunghai University

Social Work

M, D

May 19

Tunghai University

Sociology

M, D

May 19

Tunghai University

Statistics

M, D

May 19

Tunghai University

Sustainability Science and Engineering Program

B

May 19

University of Taipei

Department of Social and Public Affairs

M

Apr 30

University of Taipei

Graduate School of Educational Administration and Evaluation

M, D

Apr 30

B : Bachelor M : Master D: Doctoral


Study in Taiwan ?

Why

Others Program

University

Degree

Deadline

M

Apr 15

DanangDDD

B, D

Jun 20

Dayeh University

Department of Bioindustry Technology

M, D

Jun 20

Dayeh University

Department of Molecular Biotechnology

M

Jun 20

Kaohsiung Medical University

Department of Biotechnology

B

Mar 15

Ming Chi University of Technology

Biochemical Engineering

M

May 19

Ming Chuan University

Applied English

B

May 31

National Chiao Tung University

Dept. of Biological Science and Technology

National Chiao Tung University

Chinese Culture University

Department of Music

Dayeh University

B, M, D

Mar 15

International Ph.D. Program in Interdisciplinary Neuroscience (UST)

D

Mar 15

National Chung Hsing University

Tricontinental Master Program in Global Studies

M

Mar 31

National Dong Hwa University

Department of Life Science

M, D

Apr 30

National Taiwan University

Department of Life Science

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Ecology and Evolutionary Biology

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Fisheries Science

M, D

Feb 24

National Taiwan University

Graduate Institute of Plant Biology

National Tsing Hua University

Institute of Molecular and Cellular Biology

National Tsing Hua University

D

Feb 24

M, D

Mar 15

Institute of Systems Neuroscience

M

Mar 15

National Tsing Hua University

Interdisciplinary Neuroscience Ph.D. Degree Program (University System of Taiwan)

D

Mar 15

Chang Jung Christian University

International Program for Sustainable Development

B

Jul 1

National Cheng Kung University

Department of Industrial & Information Management

M, D

Mar 30

National Cheng Kung University

Institute of Information Management

M, D

Mar 30

National Chiayi University

Global Master Program of Life Science

M

Apr 30

National Chung Hsing University

Department of Veterinary Medicine

D

Mar 31


Why

47

Study in Taiwan?

Beasiswa Berbagai Iembaga pemerintah dan Universitas Konsorsium ESIT menawarkan beasiswa untuk para mahasiswa internasional. Program- program beasiswa utama tersebut adalah sebagai berikut:

4.1 Taiwan Scholarship

4

Program beasiswa ini dimulai pada tahun 2004. Perwakilan pemerintahan Taiwan, yakni dari Kementerian Pendidikan (MOE), Kementerian Luar Negeri (MOFA), dan Beasiswa Pengembangan Huayu (HES), bekerja sama mendirikan Program Beasiswa Taiwan dengan tujuan untuk mendorong mahasiswa-mahasiswa internasional untuk dapat menempuh pendidikan yang lebih tinggi di Taiwan. (NEED TO BE TRANSLATED AGAIN.)

Beasiswa Pengembangan Huayu (HES) Beasiswa ini bertujuan untuk meningkatkan pertukaran antara Republik Tiongkok (Taiwan) dan berbagai negara lain yang ditentukan oleh MOE untuk mendorong mahasiswa asing datang belajar Bahasa Mandarin di Taiwan sehingga mereka dapat memahami lebih dalam tentang budaya dan perkembangan sosial di Taiwan. 1. Beasiswa program Pengembangan Huayu mencakup juga semester musim panas (Juni dan Juli atau Juli dan Agustus), program-program kursus singkat selama 3, 6, atau 9 bulan hingga satu tahun. 2. Biaya hidup per bulan sebesar 25.000 NTD (sekitar 834 USD ).

Beasiswa Kementerian Pendidikan Taiwan (MOE) Beasiswa Kementerian Pendidikan Taiwan tetap berusaha untuk mendorong mahasiswa-mahasiswa berprestasi untuk melanjutkan pendidikannya di Taiwan sehingga mereka dapat memahami lebih dalam mengenai lingkungan akademik di Negara Formosa ini. Dengan demikian, Taiwan dapat meningkatkan pertukaran dan membangun persahabatan dengan beberapa negara yang turut serta dalam program ini. 1. Beasiswa Program Sarjana, Magister dan Doktoral. 2. Biaya uang kuliah, termasuk biaya kredit. Pada saat biaya tersebut telah terpenuhi, Kementerian pendidikan juga memberikan MOE awards yang jumlahnya mencapai 40.000 NTD per semester kepada setiap penerima beasiswa. 3. Biaya hidup: Kementerian Pendidikan menawarkan biaya hidup bulanan sebesar NTD 15.000 (Sekitar USD 500) bagi masing-masing penerima beasiswa yang mengambil program sarjana, sementara bagi penerima beasiswa program pasca sarjana biaya hidup per bulan yang diberikan sebesar NTD 20.000 (sekitar USD 667).


Why

Study in Taiwan ?

Beasiswa Kementerian Luar Negeri (MOFA) Beasiswa MOFA berusaha untuk terus mendorong para mahasiswa berprestasi untuk melanjutkan pendidikannya di Taiwan. Hal ini ditempuh supaya mereka mendapatkan pemahaman yang lebih dalam tentang lingkungan pendidikan Taiwan, sehingga dapat meningkatkan pertukaran dan membangun hubungan persahabatan antara Taiwan dan negara-negara yang ikut berpartisipasi. Beasiswa MOFA Taiwan ini pada prinsipnya diberikan kepada para mahasiswa dari berbagai negara yang memiliki hubungan diplomatik dengan Taiwan. Namun, beberapa pertimbangan khusus juga diberikan kepada para mahasiswa dari berbagai negara lain. 1. Program beasiswa untuk pra-kuliah LEP, sarjana, magister, dan doktoral. 2. Bagi yang mendapatkan beasiswa program LEP akan memperoleh biaya hidup bulanan sebesar NTD 25.000 (sekitar USD 834) dan bagi penerima beasiswa program bergelar NTD 30.000 (sekitar USD 1.000), selain itu juga berhak menerima tiket pesawat kelas ekonomi sekali jalan, dari dan ke Taiwan. Untuk informasi lebih detail silahkan mengunjungi situs berikut- www.esit.org.tw/scholarship.php

4.2 Beasiswa ESIT Southern Sunshine (SSS) Program beasiswa Southern Sunshine (SSS) adalah hasil inisiatif bersama dari Kantor Program ESIT dan universitas-universitas Konsorsium ESIT lainnya, dirancang khusus untuk para calon mahasiwa dari Asia Tenggara dan Asia Selatan yang tertarik untuk meraih gelar pendidikan di Taiwan. Universitas Konsorsium menyediakan beragam program studi yang diinstruksikan dalam bahasa Inggris dan dana beasiswa bagi para kandidat mahasiswa yang memenuhi syarat kualitas.

4.3 Peluang Beasiswa dari Universitas Konsorsium ESIT Universitas Konsorsium ESIT menyediakan banyak peluang beasiswa dan program bahasa inggris dengan kualitas tinggi bagi para mahasiswa internasional. Untuk Iinformasi lebih Ianjut tentang peluang beasiswa tersebut, silahkan kunjungi website ESIT di http://www.esit.org.tw.

4.4 Beasiswa Program Pasca Sarjana Internasional Taiwan (TIGP) TIGP dari Academia Sinica Taiwan menyediakan beasiswa penuh (selama 3 tahun) bagi semua mahasiswa yang diterima tanpa syarat. Besarnya beasiswa tersebut mencapai US$1.133 (NTD$34.000) per bulan. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website TIGP di http://www.tigp.sinica.edu.tw


Study inin Taiwan ?

Why

49 47

Kehidupan di Taiwan 5.1 Perhimpunan Mahasiswa di Taiwan

5

Perhimpunan Pelajar Indonesia di Taiwan yang dikenal sebagai PPI dibentuk oleh para pelajar Indonesia di Taiwan dan dideklarasikan pada tanggal 2 Mei 2010, di Holistic Building Universitas Kristen Chung Yuan Chungli Taiwan, tepat pada hari Pendidikan Nasional Indonesia. Piagam deklarasi ditandatangani oleh kepala KDEI (Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia) di Taiwan. Ketua PPI Taiwan saat ini dijabat oleh Iman Adi Purnama. Ada juga perhimpunan pelajar lain, seperti perhimpunan mahasiswa Thailand di Taiwan (TSAT). Persatuan Pelajar Indonesia: Website: http://www.ppitaiwan.org Email: info@ppitaiwan.org Asosiasi Mahasiswa Thailand: Asosiasi Mahasiswa Thailand di Taiwan (TSAT) membantu mahasiswa untuk mencari peluang untuk berpergian dan studi di Taiwan. TSAT bertujuan mempromosikan budaya Mandarin dan Taiwan, serta menawarkan jasa konsultasi mengenai pendidikan di Taiwan. Facebook Link :https//www.facebook.com/jnjeducationtw

5.2 Akomodasi Di dalam kampus: • Asrama kampus yang terpisah antara laki-laki dan perempuan • Biasanya satu kamar ditempati 2 hingga 6 mahasiswa • Binatang peliharaan tidak diijinkan

Di luar kampus: • • • •

Biaya sewa kamar biasanya berkisar NTD 4.000-9.000 per bulan. Harga sewa beragam tergantung lokasi. Harga sewa tidak termasuk peralatan memasak dan tagihan bulanan. Informasi sewa bisa diperoleh dari internet maupun mengunjungi agen penyewaan. Agen biasanya menarik biaya jasa.


Why

Study in Taiwan ?

5.3 Fasilitas Layanan Lain Asuransi Seiring berkembangnya kondisi sosial ekonomi dan penerapan Asuransi Kesehatan Nasional (NHI), standar kedokteran dan kualitas layanan kesehatan di Taiwan telah meningkat secara signifikan. Orang asing yang tinggal di Taiwan juga dapat menikmati layanan kesehatan berkualitas tinggi tersebut. Orang asing yang memiliki kartu ijin tinggal (ARC) yang telah berada di Taiwan selama empat bulan penuh harus mendaftarkan diri ke dalam program Asuransi Kesehatan Nasional. Pendaftaran ini dilakukan di kantor administrasi lokal. Akan tetapi sebelum bisa terdaftar didalam program NHI, mahasiswa dapat membeli asuransi secara sendiri atau mengikuti program asuransi yang ditawarkan oleh kantor mahasiswa internasional yang terdapat di kampus masing-masing. Saat berpergian ke luar negeri dalam periode singkat dengan rencana akan kembali ke Taiwan menggunakan kartu ARC yang masih berlaku, warga asing diharuskan untuk tetap terdaftar di dalam program NHI. Rekening Bank Sebagian besar bank menawarkan jasa penukaran mata uang asing dan jasa layanan perbankan dalam dolar NT. Mahasiswa asing dapat membuka rekening bank dengan hanya menggunakan paspor mereka dan kartu ARC. Apabila seseorang ingin membuka rekening tanpa kartu ARC, maka dia akan membutuhkan nomor identifikasi umum dari kantor polisi setempat. Kantor Pos Pos Chunghwa, Iayanan pos di Taiwan, menyediakan jasa layanan pengiriman surat secara regular ataupun kilat, baik dalam domestik dan internasional. Terdapat lebih dari seribu cabang di seluruh Taiwan. Para mahasiswa internasional dapat mengajukan permohonan untuk kotak pos di cabang terdekat. Mahasiswa yang menerima beasiswa Taiwan diharuskan untuk membuka rekening bank di kantor pos Chunghwa. Selain itu, toko swalayan terdekat di Taiwan juga dapat dijadikan sebagai tempat pengambilan kiriman paket dari domestik ataupun internasional. Nilai Mata Uang Nilai tukar mata uang Taiwan sekitar 32.1 NT dollar per 1 dolar Amerika. Fluktuasi umumnya berkisar antara 32-33 NT. Anda dapat melihat nilai kurs mata uang NT secara lebih tepat di website Bank Taiwan: http://www.bot.com.tw/english/Pages/default.aspx Biaya hidup Akibat standar hidup masyarakat Taiwan yang membaik, biaya hidup di Taiwan pun menjadi lebih tinggi. Akan tetapi biaya hidup di Taiwan tetap masih lebih rendah dibandingkan dengan banyak negara di Asia. Namun, sebagian besar barang impor dan berbagai jenis jasa layanan di Taiwan tetap saja terhitung mahal. Jika Anda hanya makan makanan lokal, biaya makan Anda per harinya tidak akan melebihi NT$ 300. Dan sebaliknya, Anda juga dapat menghabiskan lebih banyak lagi jika Anda memilih makan di restoran mewah. Banyak universitas menyediakan asrama yang murah atau gratis sebagai bagian dari beasiswa yang ditawarkan. Untuk biaya makan dan pengeluaran lainnya, umumnya dapat berkisar antara NT$ 6.000 sampai NT$12.000 per bulannya, tergantung dari lokasi tempat tinggal Anda.


Study inin Taiwan ?

Why

51 47

5.4 Transportasi Pesawat Terbang

Terdapat enam perusahaan penerbangan domestik yang menawarkan jasa penerbangan antar kota seperti Taipei, Taichung, Tainan, Kaohsiung, dan Hualien. Tiket pesawat tetap harus dipesan terlebih dahulu sebelum perjalanan.

Kereta Api

• Taiwan High Speed Rail (THSR) Jika Anda ingin mengehemat waktu, THSR adalah salah satu pilihannya. Perjalanan dari Taipei ke Kaohsiung membutuhkan waktu 5 jam dengan kereta api dan 6 jam dengan mobil, sementara dengan THSR hanya dibutuhkan 1.5 jam. Tiket kereta harus dipesan jauh hari sebelum perjalanan. • Kereta Api Jalur kereta api yang tersebar sepanjang garis pantai Taiwan merupakan pilihan ekonomis untuk jalan-jalan berkeliling Taiwan. Terdapat empat jenis kelas kereta api: Tze-chiang, Chu-kuang, Fu-hsing and Lokal. Perjalanan dengan kereta api juga sangat disarankan pada saat berpergian di hari libur nasional karena dapat menghindari kemacetan yang bisa saja Anda temui dengan menggunakan bus. Tiket bus sebaiknya dipesan sebelum perjalanan. • Metro/Subway Di Taipei dan Kaohsiung, sistem metro (MRT) menyediakan layanan transportasi yang nyaman dan aman. Terdapat delapan rute utama di Taipei dan dua rute utama di Kaohsiung, masing-masing menjangkau wilayah yang berbeda. Harga ongkos metro beragam dari NTD 20-60 ($0.6-$2 USD). Bus Antar Kota Layanan bus antar kota yang dioperasikan oleh perusahaan swasta sangat popular di Taiwan. Mereka memiliki jaringan transportasi yang luas dan jadwal bus yang banyak. Harga tiket bersifat kompetitif dan beberapa bus bahkan beroperasi 24 jam. Sepeda Motor dan Sepeda Sepeda motor merupakan sarana transporasi yang cukup banyak digunakan juga di Taiwan. Kebanyakan universitas menyediakan mahasiswanya tempat parkir sepeda motor di sekitar kampus. Sepeda juga banyak dipakai di dalam kampus dan parkiran sepeda juga banyak dapat ditemukan di dalam kampus. Bus dan Taksi Masing-masing kota memiliki sistem busnya masing-masing. Ongkos bus termasuk murah dan frekuensi layanannya juga banyak. Ongkos taksi umumnya dimulai dari NTD 70 ($2.3 USD) dan dapat bertambah seiring dengan waktu dan jarak yang ditempuh. Disarankan untuk memegang kartu nama hotel atau alamat yang ditulis dalam Mandarin saat Anda melakukan perjalanan dengan taksi. Mobil Mobil di Taiwan dikendarai di sebelah kanan. Mahasiswa yang mempunyai SIM internasional boleh mengemudi di Taiwan. Namun, mereka yang tidak terbiasa dengan kondisi lalu lintas di Taiwan tidak dianjurkan untuk mengemudi. Lalu lintasnya cukup padat sehingga pengendara mobil harus sangat waspada dengan pejalan kaki, pengendara sepeda, sepeda motor, bus dan truk. WNA atau pemegang SIM asing dapat mengajukan permohonan SIM Taiwan di kantor urusan kendaraan bermotor setempat.


Why

5.5 Pekerjaan

Study in Taiwan ?

JOB

Mahasiswa asing yang telah belajar di Taiwan selama dua semester atau program bahasa selama satu tahun, dengan syarat catatan akademis yang baik boleh melamar untuk berkerja di Taiwan apabila salah satu syarat berikut terpenuhi: 1. Suatu kejadian serius telah terjadi dan berdampak besar pada kemampuan keuangan mereka untuk tetap bertahan hidup atau untuk melanjutkan pendidikan mereka. Mahasiswa tersebut dapat memberikan bukti kondisi tersebut. 2. Lembaga penelitian akademik di universitas tempat mereka belajar membutuhkan mahasiswa asing untuk membantu pekerjaan mereka. 3. Mahasiswa perlu melakukan program magang yang berhubungan dengan bidang studinya di luar kampus. Bagi mahasiswa asing dengan kemahiran berbahasa khusus, Kementerian Pendidikan dapat memepertimbangkan kasus per kasus dan memberikan ijin bagi mahasiswa tersebut untuk bekerja sebagai instruktur di lembaga bahasa yang berafiliasi dengan universitas, akademi, atau sekolah menengah atau di lembaga bahasa yang berafiliasi dengan organisasi-organisasi budaya dan pendidikan asing di Taiwan. Pendaftaran Ijin Kerja Mahasiswa asing yang ingin bekerja di Taiwan harus memegang kartu ijin kerja. Selama liburan panjang musim panas dan musim dingin, mahasiswa diijinkan untuk bekerja maksimum 16 jam per minggu dengan syarat menggunakan kartu ijin kerja yang masih berlaku. Durasi maksimal ijin kerja bagi mahasiswa asing, mahasiswa Tionghoa di luar negeri, dan mahasiswa etnis Tionghoa adalah 6 bulan, dan ijin kerja hrus diperbaharui lagi setelah 6 bulan. Mahasiswa dapat mengajukan permohonan ijin kerja di Badan Urusan Tenaga Kerja, atau universitas dapat mengurus secara kolektif ijin kerja di Badan Urusan Tenaga Kerja melalui pos. Formulir permohonan dapat diunduh dari BEVT. Proses standar pemberian ijin kerja biasanya membutuhkan waktu 7-10 hari kerja. Untuk pertanyaan Iain berkaitan dengan masalah ijin kerja, silakan kunjungi situs website BEVT. http://www.evta.gov.tw - Pusat Layanan Kerja, Biro Tenaga Kerja Kota Taipei - Departemen Tenaga Kerja, Pemerintah Kota Taipei - Pusat Layanan Kerja Daerah Taichung (TRESC) Untuk mendapatkan informasi tentang ijin kerja, silakan kunjungi Kantor Kemahasiswaan di universitas Anda atau Badan Urusan Tenaga Kerja: https://english.mol.gov.tw/. Biasanya membutuhkan waktu lima hari kerja untuk mengeluarkan sebuah ijin kerja. Formulir permohonan dapat diunduh dari Biro Kepegawaian dan Pelatihan Kejuruan di: http://www.wda.gov.tw/en/index.jsp


Study inin Taiwan ?

Why

53 47

Informasi Penting Lain

6.1 Mendapatkan Visa yang Tepat

6

Sebelum Anda meninggalkan negara asal untuk datang ke Taiwan, Anda diperlukan untuk mengajukan permohonan visa di konsulat Taiwan yang terdapat di negara Anda. Berikut ini adalah dokumen-dokumen yang perlu Anda persiapkan untuk mengajukan permohonan VISA Anda: • Surat Penerimaan dari universitas di Taiwan • Paspor yang masih berlaku • 2 buah pasfoto ukuran paspor • Biaya aplikasi visa bervariasi untuk tiap Negara • Pernyataan yang menunjukkan Anda memiliki dana yang cukup. Kami sarankan Anda untuk terlebih dahulu menghubungi konsulat Taiwan di negara Anda dan memberitahu mereka secara spesifik bahwa Anda berniat pergi ke Taiwan untuk belajar dan bertanya mengenai dokumen apa saja yang diperlukan untuk mendaftar VISA. Anda harus mengajukan permohonan visa tinggal meskipun terkadang visa turis yang diberikan untuk masuk pertama kali ke Taiwan.

6.2 Sebelum Keberangkatan Setelah Anda melakukan konfirmasi penerimaan dan mendapatkan visa pelajar Anda, maka saatnya Anda memikirkan beberapa hal penting mengenai perjalanan ke Taiwan, di antaranya: • Lebih baik Anda membawa beberapa barang kenangan dari rumah yang bisa membuat Anda merasa lebih baik ketika Anda rindu dengan teman dan keluarga, namun perlu diingat sebagian penerbangan membatasi bagasi maksimal 20kg. • Jenis pakaian yang Anda bawa tergantung dengan waktu kedatangan dan lokasi tempat tinggal Anda. Semester akademik pertama (bulan September) bertepatan dengan musim gugur umumnya merupakan waktu kedatangan mahasiswa internasional di Taiwan. Artinya Anda boleh mengenakan jeans, kaos dan jaket ringan. Tetapi jika Anda datang pada semester akademik kedua (pertengahan bulan Februari), maka Anda perlu membawa sweater hangat, kaos lengan panjang dan jaket untuk menghadapi cuaca musim dingin. •Anda perlu membawa beberapa pakaian resmi serta pakaian tradisional untuk acara-acara khusus. •Anda dapat membawa MP3 player yang dapat digunakan selama perjalanan, telepon seluler, dan peralatan elektronik lainnya, tetapi pastikan adaptor listrik Anda dapat dipakai di Taiwan. •Banyak mahasiswa internasional membawa beberapa makanan instan dari rumah. •Anda juga harus menyimpan fotokopi semua dokumen penting Anda: paspor, visa, tiket penerbangan, dokumen asuransi, kartu kredit, kartu ATM, dan surat penerimaan sekolah. •Pastikan juga Anda meninggalkan salinan dokumen-dokumen tersebut di Negara asal Anda untuk berjaga-jaga apabila kehilangan yang asli. •Anda harus membawa cukup uang tunai dalam mata uang Taiwan untuk kebutuhan hidup selama beberapa hari pertama di Taiwan. Kartu kredit bisa dipakai di hotel-hotel besar, resort, toko dan restoran. Untuk memperoleh harga tukar uang terbaik, sebaiknya Anda menukar uang di bandara saat kedatangan.


Why

Study in Taiwan ?

6.3 Tautan Yang Berhubungan Taipei Economic and Cultural Office in Thailand 駐泰國台北經濟文化辦事處 http://www.taiwanembassy.org/TH/mp.asp?mp=232

Taipei Economic and Trade Office, Jakarta, Indonesia 駐印尼台北經濟貿易代表處 http://www.roc-taiwan.org/ID/mp.asp?mp=292

Taiwan Education Information Center in Vietnam 駐越南台灣教育資料中心 http://tweduvn.org/vn/

Bureau of Consular Affairs, Ministry of Foreign Affairs, Republic of China(Taiwan) 外交部領事事務局 http://www.boca.gov.tw/np.asp?ctNode=776&mp=2

Tourism Bureau, Ministry of Transportation and communications Republic of China(Taiwan)

交通部觀光局 http://eng.taiwan.net.tw/

Taiwan Fellowships and Scholarships 臺灣獎助學金入口網 http://tafs.mofa.gov.tw/Schs.aspx?loc=en

Chunghwa Post 中華郵政 http://www.post.gov.tw/post/internet/U_english/index.jsp?ID=2402


One Stop Service

Total Solution

by ESIT

https://www.facebook.com/EliteStudyinTaiwan/


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.