Platform ppi dunia

Page 1

PLATFORM PPI DUNIA 2018-2019 KOLABORASI KONTRIBUSI

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019

Fajar dilahirkan di Jambi 6 September 1993 dari kedua orang tua yang berasal dari Batusangkar, Sumatera Barat. Terlahir dari keluarga Minangkabau memengaruhi pemikiran dan aktivitas yang dilakukannya. Ia sangat terinspirasi dengan pepatah adat minang yang menjelaskan bahwasanya alam semesta adalah sumber ilmu, juga tentang hakikat merantau, sejauh tempat merantau, kampung halamanlah tujuan utama untuk berkontribusi. Menyelesaikan SMA di SMAN 2 Batusangkar (2011) kemudian melanjutkan pendidikan sarjana di FMIPA UGM Yogyakarta. Sejak kuliah di UGM aktif berorganisasi, pernah di amanahi sebagai Dewan Formatur Forum Saintis Muda Nasional (2013), terpilih sebagai Ketua BEM KM FMIPA UGM (2014), diamanahkan  sebagai Kepala bidang kajian HMI Sleman (2015-2016).

UGM adalah kampus yang dekat dengan rakyat, dari semangat itu fajar ikut aktif di program pengabdian masyarakat, sejak 2013 ikut membersamai program pengabdian masyarakat LSiS FMIPA UGM di daerah dlingo Bantul, 2014 membersamai departemen sosial BEM KM FMIPA UGM menjalankan dana hibah DIKTI dalam program PKM Pemberdayaan Masyarakat dengan fokus pendidikan, dan juga beberapa program lain seperti bakti sosial di desa, sosialisasi pendidikan dan ramadhan di desa. Tahun 2015 menjalankan program KKN PPM UGM di desa andoolo utama, kab. Konawe selatan, Sultra. Selama dua bulan belajar di sana banyak mendapat pengalaman berharga tentang makna kebhinekanaan karena didaerah tersebut terdiri dari beragam suku dan agama. Setelah selesai KKN, fajar mendapatkan hibah program MFB Baktinusa Dompet Dhuafa, program pemberdayaan masyarakat di desa sungai limau, kecamatan sebatik tengah, kab. Nunukan, Kaltara. Program yang dilaksanakan selama satu bulan adalah mengajar di sekolah tapal batas dan pelatihan UMKM berbasis teknologi.

PPI DUNIA-KOLABORASI KONTRIBUSI


FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019

Februari 2016 ikut diwisuda oleh UGM, pasca kuliah fajar masih aktif menghidupkan organisasi, melanjutkan amanahnya sebagai Kepala Bidang Kajian HMI Sleman sembari bekerja sebagai asisten di laboratorium kimia dasar UGM, mengajar dan bekerja freelance, beberapa kajian HMI Sleman pernah mengundang beberapa tokoh seperti Revrisond Baswir (Ekonomi Kerakyatan) Ricky Elson, dsb. Juga ikut menjadi moderator dan pendamping selama LK1, LK2 dan SC HMI Sleman. Agustus 2017 memulai perkuliahan program S2 di Departemen Kimia, Universitas Chulalongkorn. Tergabung dalam grup riset Centre of Excellence for Computational Chemistry, fajar meneliti tentang pemodelan molekul kimia dalam aplikasi baterai aluminium supercepat. Fajar cukup aktif menulis di beberapa publikasi terindeks scopus seperti AIP Conference proceedings, Asian Journal of Chemistry dan Indonesian Journal of Chemistry. Dua publikasi internasional yang sudah terpublikasi dan satu publikasi masih berstatus accepted. Selain menulis artikel di jurnal ilmiah, fajar aktif mengirimkan artikelnya di beberapa media seperti dompet dhuafa (org) dan selasar (com), beberapa tulisan seperti:

1. Cerita Tapal Batas: Bersama Para TKI Di Balik Jeruji Besi 2. Respon Strategis terhadap Nawa Cita dalam hal Janji Kedaulatan Energi 3. Kabut Asap: Akankah Kami Terus Menghirupnya? 4. Hampir Punahnya Karakter Prajurit Intelektual Pada Gerakan Mahasiswa Juga ikut berkontribusi sebagai kontributor tulisan di buku “Menagih Janji Negarawan” Dompet Dhuafa dan sebagai Editor di Buku “Pelangi untuk Bumi” KM FMIPA UGM. Beberapa prestasi yang pernah diraih fajar diantaranya: mewakili FMIPA UGM dalam seleksi mahasiswa berprestasi UGM 2013, Mendapatkan dana penghargaan PKM Gagasan Tertulis DIKTI 2012 dan 2013, serta menjadi juara 1 dalam kompetisi kimia SMA tingkat provinsi Sumatera Barat. Organisasi adalah wadah untuk memberikan kontribusi kebaikan yang berlipat, itu yang fajar yakini sehingga terus aktif berorganisasi, saat ini diamanahi sebagai Presiden Permitha (PPI Thailand) dan juga merupakan kandidat koordinator PPI Dunia 20182019

PPI DUNIA-KOLABORASI KONTRIBUSI


VISI-MISI PPI DUNIA 2018-2019

VISI PPI Dunia sebagai media kolaborasi para pelajar Indonesia di berbagai negara untuk berkontribusi bersama.

TAGLINE

PPI DUNIA-KOLABORASI KONTRIBUSI

MISI SINERGISITAS Menguatkan sinergisitas antar PPI Negara yang tergabung dalam PPI Dunia

OPTIMALISASI Mengoptimalkan PPI Dunia sebagai media yang memperkenalkan karya para pelajar Indonesia di luar negeri.

NETWORKING Melanjutkan kerjasama PPI Dunia dengan komunitas-komunitas masyarakat Indonesia baik di dalam maupun di luar negeri.

RUMAH BESAR Menjadikan PPI Dunia sebagai rumah yang mampu meningkatkan semangat nasionalime para pelajar.

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


PROGRAM KERJA PPI DUNIA 2018-2019

1. MENDORONG ANAK NEGERI UNTUK MELANJUTKAN STUDI DI LUAR NEGERI Bekerjasama dengan PPI Negara untuk menghadirkan informasi beasiswa yang ada di setiap negara baik dari pemerintah Indonesia ataupun Negara setempat. Menghadirkan kampanye kreatif untuk mendorong putra-putri terbaik bangsa untuk studi ke luar negeri.

2. GAGASAN STRATEGIS UNTUK INDONESIA 2019-2024 Menghasilkan gagasan strategis dari para pelajar Indonesia di luar negeri yang nantinya akan disodorkan kepada Pemerintah Republik Indonesia 2019-2024.

3. PPI DUNIA AWARDS Penghargaan untuk PPI Negara yang telah menghasilkan karya-karya terbaik.

4. SIMPOSIUM KAWASAN DAN INTERNASIONAL Memastikan simposium kawasan dan simposium internasional berjalan dengan baik serta memastikan lahirnya kajian dan rekomendasi dari PPI Dunia.

5. MELANJUTKAN PROGRAM BANTU GURU MELIHAT DUNIA (BGMD) BGMD sebagai program andalan komisi Pendidikan untuk memberikan pengetahuan dan wawasan baru bagi guru-guru di Indonesia

6. OPTIMALISASI GENERASI WONDERFUL INDONESIA (GENWI) Genwi sebagai media mengenalkan pariwisata dan budaya di Indonesia. Membuka ruang kolaborasi dengan Genwi dan Kementrian Pariwisata akan memberikan efek positif terhadap kemajuan pariwisata di Indonesia.

7. MELANJUTKAN PROGRAM WEBINAR PPI DUNIA Webinar PPI Dunia sebagai media penghubung mahasiswa Indonesia di seluruh dunia untuk membahas isu kekinian dan kajian ilmu pengetahuan.

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


PPI DUNIA-KOLABORASI KONTRIBUSI

STRUKTUR ORGANISASI PPI DUNIA 2018-2019

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


ARAHAN GERAK KONTRIBUSI

1. KOORDINATOR UMUM a. Point of Interest Sinergisitas PPI Negara, PPI Kawasan dan PPI Dunia Simposium Internasional dan Simposium Kawasan Representasi Lembaga dan Menjaga Independensi PPI Dunia b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan Dewan Presidium, Badan Pengurus Harian dan Ketua PPI Negara terkait program kerja PPI Dunia Membangun komunikasi produktif dengan beberapa instansi seperti  pemerintah, diaspora dan komunitas masyarakat Indonesia lainnya. Memastikan semua kegiatan PPI Dunia berjalan dengan baik

2. SEKRETARIS UMUM a. Point of Interest Membangun organisasi PPI Dunia yang professional b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan koordinator kesekretariatan, manajer kelembagaan, manajer keuangan dan manajer partnership untuk mewujudkan PPI Dunia yang professional. Mengkoordinir rapat badan pengurus harian, rapat internasional dan rapat-rapat lainnya. Menjadi pusat koordinasi urusan kerumahtanggaan internal PPI Dunia

3. KOORDINATOR KESEKRETARIATAN a. Point of Interest Administrasi dan Arsip Lembaga b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan Sekertaris Umum terkait administrasi, surat menyurat dan arsip lembaga Menerbitkan dan menyebarluaskan surat yang telah dikeluarkan oleh Sekretaris Umum yang telah disetujui Koordinator Umum

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


ARAHAN GERAK KONTRIBUSI

4. MANAJER KEUANGAN a. Point of Interest Keuangan PPI Dunia yang transparan dan akuntabel b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan Sekretaris Umum terkait rekapitulasi keuangan PPI Dunia Bekerjasama dengan manajer partnership untuk menghasilkan kegiatan kewirausahaan PPI Dunia seperti penjualan merchandise PPI Dunia dsb.

5. MANAJER PARTNERSHIP a. Point of Interest  Mitra strategis dan Mitra sponsorship b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan Sekretaris Umum terkait kerjasama dengan mitra strategis terutama media masa dan sponsorship Menjadi pusat konsultasi terkait sponsorship dan kerjasama untuk mendukung kegiatan PPI Kawasan seperti simposium Kawasan dan tentunya program PPI Negara. Bersama manajer keuangan menghasilkan produk kewirausahaan PPI Dunia seperti merchandise PPI Dunia dsb.

6. MANAJER KELEMBAGAAN a. Point of Interest PPI Dunia yang konsisten dengan platformnya b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan sekretaris umum terkait evaluasi program PPI Dunia dan PPI Kawasan Mengevaluasi instrumen dasar organisasi seperti AD ART dan dapat memberikan usulan baru untuk amandemen. Berkordinasi dengan sekretaris umum terkait sidang internasional PPI Dunia termasuk sistem pemilihan koordinator yang baru (pemilihan raya PPI Dunia) Memberikan pertimbangan terkait adanya pengajuan anggota baru (PPI Negara) untuk bergabung ke PPI Dunia

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


ARAHAN GERAK KONTRIBUSI

7. KETUA KOMISI PENDIDIKAN a. Point of Interest Isu pendidikan tinggi, Advokasi beasiswa dan Program Bantu Guru Melihat Dunia b. Arahan Gerak Kontribusi Bekerjasama dengan Kepala Pusat Kajian Strategis terkait isu Pendidikan tinggi Melanjutkan program Bantu Guru Melihat Dunia Advokasi permasalahan beasiswa terkhusus beasiswa dari pemerintah Indonesia (DIKTI, LPDP, dsb). Bekerjasama dengan PPI Negara terkait program yang bertema Pendidikan. Membuka dan melanjutkan kerjasama dengan komunitas-komunitas Pendidikan di tanah air seperti Ruang berbagi ilmu (Rubi), Kelas Inspirasi dsb.

8. KEPALA PUSAT KAJIAN STRATEGIS a. Point of Interest Mengawal Pemilihan Umum dan Pemilihan Presiden 2019 b. Arahan Gerak Kontribusi Mengevaluasi dan Mengapresiasi Kinerja Pemerintah RI 2014-2019 Bekerjasama dengan PPI Negara untuk membuat buku dengan tema Gagasan Strategis untuk Indonesia 2019-2014. Pencerdasan Pemilu 2019 dan propaganda untuk mengajak masyarakat Indonesia ikut memberikan hak suaranya. Bersama Koordinator umum bekerjasama dengan PPI Kawasan untuk mengoptimalkan kajian PPI Kawasan. Melanjutkan kajian-kajian baik dalam bentuk webinar ataupun seminar.

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


ARAHAN GERAK KONTRIBUSI

9. KEPALA KANTOR KOMUNIKASI a. Point of Interest Pusat Media PPI Dunia b. Arahan Gerak Kontribusi Berkordinasi dengan badan pengurus harian PPI Dunia, PPI Kawasan dan PPI Negara terkait publikasi kegiatan dan penyiaran informasi. Berkordinasi dengan badan otonom (PPI TV dan Radio PPI Dunia) terkait kegiatan publikasi dan penyiaran informasi. Optimalisasi media sosial PPI Dunia seperti website, facebook, twitter dan instagram

10. KETUA KOMISI SOSIAL BUDAYA a. Point of Interest PPI sebagai wajah sosial budaya Indonesia  Menyiarkan budaya positif di negara tempat studi b. Arahan Gerak Kontribusi Bersama dengan Koordinator Umum berkordinasi dengan PPI Kawasan dan PPI Negara terkait sinergisitas kegiatan sosial budaya Bekerjasama dengan PPI Negara dalam mengoptimalkan Generasi Wonderful Indonesia (GenWI) Webinar terkait serbai-serbi kuliah di luar negeri dan budaya positif di sebuah negara tempat studi.Â

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


FADJAR MENURUT MEREKA “Saya cukup mengenal seorang Fadjar Mulya, adek tingkat saya sewaktu berorganisasi di Keluarga Mahasiswa UGM tahun 2014 silam. Dimata saya, Fadjar adalah sosok yang berani, visioner, berprestasi, cerdas dan totalitas menjalankan semua tanggung jawabnya. Pengalaman panjangnya berorganisasi, membuat saya yakin Fadjar merupakan sosok yang siap bekerja dalam menahkodai organisasi sebesar PPI dunia� Adhitya Herwin Dwiputra S.P. Presiden Mahasiswa UGM 2014 Founder Gerakan Aku Petani Indonesia "Saya mengenal Fadjar Mulya sejak tahun 2011. Keaktifan dalam berorganisasi sudah sangat terlihat semenjak beliau menginjak dunia perkuliahan semasa S1 dan dibuktikan dengan menjadi Ketua BEM-FMIPA tahun 2014. Saat ini Fadjar Mulya juga menjadi Ketua PPI-Thailand untuk periode 2017-2018. Fadjar Mulya dikenal sebagai sosok yang ulet, kreatif, bertanggung jawab penuh, dan tetap berprestasi. Dengan pengalaman dalam memimpin organisasi, saya yakin bahwa Fadjar Mulya adalah kandidat yang mampu berkontribusi dalam PPI Dunia sebagai koordinator PPI-Dunia 2018-2019." Prayoga Wahyu Triputra Ketua PPI-Hongaria 2017-2018 Saya mengenal fadjar saat penempatan dakwah di bangkok. Bersama teman-teman permitha, Fadjar banyak menginisasi dan membantu program-program dakwah di Bangkok. Sosok yang profesional dan mampu merangkul berbagai kalangan. Saya optimis PPI Dunia akan lebih baik d bawah kordinasi Fadjar. Ustadz Doni Putra, L.C, M.Hum Pembina Komunitas Pemuda Islam Riau Alumni PPMI Mesir

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


FADJAR MENURUT MEREKA Kami dibesarkan di kota yang sama dan kemudian samasama merantau jauh kuliah di negeri orang. Tapi yang membuat Fadjar selalu berbeda adalah semangat juang yang besar dan kerendahan hatinya. Fadjar selalu punya caranya sendiri untuk selalu bermanfaat bagi orang lain. Keikhlasan selalu punya makna tersendiri dalam memimpin organisasi. Saya sangat yakin itu selalu menjadi bagian dari dalam diri Fadjar, jika dipercaya memimpin organisasi PPI Dunia. Media Wahyudi Askar Ketua PPI UK 2015/2016 Guten Morgen, Saya mengenal (Mas) Fadjar Mulya sejak kami menjadi penerima beasiswa Lembaga Pendidikan Insani (LPI) 20132015 di Yogyakarta. Dua tahun berasama di asrama, membuat saya melihat secara intensive kontribusi dan dedikasi (Mas) Fadjar saat menjadi Ketua BEM FMIPA UGM tahun 2014. Semangat dan  sumbangsih beliau dalam karya selalu membuat orang disekitarnya bergerak dan berkembang. Selain aktif dalam berorganisasi, keaktifan beliau dalam kegiatan sosial dan akademik tidak perlu diragukan lagi. Dibuktikan dengan terpilihnya (Mas) Fadjar sebagai Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) FMIPA UGM tahun 2013. Saya tidak pernah ragu untuk melihat (Mas) Fadjar sebagai sosok yang tepat sebagai Koordinator PPI Dunia. Fadjar fßr PPI Dunia! Nabil Satria Guest Scientist HZDR (Helmholtz-Zentrum DresdenRossendorf) member of Helmholtz Association, largest scientific organisation in Germany. Founder MINO Microbubble Technology 1 Winner of YSEALI Innovation Challenge 2016 1 Winner of Ideas for Action - World Bank 2018

FADJAR MULYA Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


FADJAR MULYA KOLABORASI KONTRIBUSI Kandidat Koordinator PPI Dunia 2018-2019


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.