Haluan 05 November 2017

Page 1

Harian Umum Media Group IKLAN SIRKULASI REDAKSI

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Pentingnya Mengajak si Kecil Bicara

AIR TERJUN NYARAI

Objek Wisata Terindah di Dunia

MINGGU 5 NOVEMBER 2017 16 SAFAR 1439 H

EDISI: 033, TAHUN KE-70 Harga Eceran Rp3.750/Eks (Luar kota tambah ongkos kirim)

0751 4488700 082385321222 082390765000

APAKAH Ibu sering menyanyikan lagu, mengobrol, atau bermain bersama si Kecil? Saya pun sering melakukannya sejak ia lahir. Saat itu, saya berharap perkembangan si Kecil untuk berbicara bisa lebih optimal.

AIR terjun nyarai yang terletak di Hutan Gamaran, Jorong Gamaran, Korong Salibutan, Kecamatan Lubuk Alung, Kota Padang Pariaman, menarik perhatian beberapa wisatawan beberapa tahun belakangan ini. Belum lama ini, air terjun nyarai menjadi salah satu objek wisata nyarai terindah di dunia.

HAL. 8

HAL. 16

MENGENANG HARI PAHLAWAN

Jadilah ‘Pahlawan’ Masa Kini 04.39 12.04 15.24 18.08 19.20

Dan jika seorang diantara orang-orang musyrikin itu meminta perlindungan kepadamu, maka lindungilah ia supaya ia sempat mendengar firman Allah, kemudian antarkanlah ia ketempat yang aman baginya. Demikian itu disebabkan mereka kaum yang tidak mengetahui. (QS At Taubah Ayat 6)

Panggung DAVIP MALDIAN

Dari Praktisi ke Musisi SIAPA yang tidak kenal dengan sosok Davip Maldian, selain sebagai praktisi, peduli pendidikan, beliau juga dikenal sebagai sosok politisi di ranah Minang. Baru-baru ini, Davip disibukkan sesuatu yang di luar prediksi bahkan membuat banyak orang tertegun melihatnya. Ia menciptakan beberapa lagu, baik nuansa religi, pendidikan bahkan nasionalisme.

>> DARI : hal 07

PADANG, HALUAN — Salah satu peristiwa penting yang diperingati di November ini adalah Hari Pahlawan, tepatnya 10 November. Pada momen ini, selain mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur di medan perang demi kemerdekaan RI, hal yang dapat kita lakukan adalah mengambil makna dan mencontoh semangat dan daya juang mereka. Selama ini, setiap tahun kita memperingati Hari Pahlawan, namun dari waktu ke waktu hal itu semakin terasa hanya sebatas “peringatan”, sedangkan makna dan kualitas peringatan itu seolah turun dari tahun ke tahun. Padahal, sebagai generasi GENERASI PENERUS — Generasi muda penerus bangsa bisa menjadi 'pahlawan' masa kini melalui kiprah masing-masing. IST penerus bangsa, banyak hal Menurut dia, ‘pahlawan’ yang bisa dilakukan u ntuk bukan lagi di medan perang, diapresiasi tidak hanya pejuang ‘pahlawan’ masa kini, yang mengisi kemerdekaan, yang tetapi persaingan intelektualitas. kemerdekaan atau veteran saja. memperjuangkan hak-hak masa kini dari berbagai bidang Bicara tentang pahlawan, “Setiap pahlawan harus orang banyak tanpa meng- juga harus mendapat apresiasi notabene juga merupakan “perjuangan”, sesuai perkembangan anggota Komisi V DPRD Sum- mendapat penghargaan dan harapkan imbalan,” ujarnya, dan dukungan dari pemerintah. zaman yang semakin dinamis, bar Saidal Masfiyuddin mene- perhatian dari negara, baik saat diminta tanggapan terkait >> JADILAH : hal 07 karena persaingan saat ini gaskan, pahlawan yang mesti pahlawan kemerdekaan ataupun peringatan Hari Pahlawan.

Pendiri HMI Jadi Pahlawan Nasional JAKARTA, HALUAN — Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyetujui usulan agar pendiri Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Lafran Pane menjadi Pahlawan Nasional. “Alhamdulillah tadi Bapak

Presiden menyampaikan pada 9 November gelar pahlawan akan diberikan kepada Bapak Lafran Pane,” kata Koordinator Presidium Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Mahfud MD, setelah

diterima Presiden Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Jumat, seperti diberitakan portal Antara. Ia mengatakan Presiden Jokowi pada 9 November 2017 akan memberikan gelar Pahlawan Nasional kepada pendiri

HMI Lafran Pane. HMI, menurut dia, sudah sejak lama mengusulkan kepada Presiden agar pendiri HMI tersebut menjadi Pahlawan Nasional. >> PENDIRI : hal 07

LAFRAN PANE

BERKAT IVEN TDS

Kaliandra, Potensi Sumber Energi Masa Depan Sumbar PADANG, HALUAN — Pemerintah Provinsi Sumbar mendorong masyarakat untuk memanfaatkan hutan sebagai lumbung energi dengan menanam tanaman kaliandra yang memiliki potensi jadi bahan bakar ramah lingkungan. “Potensi tanaman kaliandra ini sangat besar. Selain sebagai sumber energi, juga bisa menjadi sumber pendapatan masyarakat,” kata Kepala Dinas Kehutanan Sumbar, Hendri Octavia di Padang, Jumat, seperti diberitakan antara. Tanaman Kaliandra itu, merupakan tanaman perdu yang mempunyai batang berkayu, bertajuk lebat, dapat mencapai tinggi hingga 45 meter dan mempunyai perakaran yang dalam hingga 1,5 meter sampai 2 meter. Tanaman itu juga mampu tumbuh di semua jenis tanah, tahan pangkasan, cepat bersemi dan lebat. Sistem perakaran tanaman Kaliandra dapat membentuk bintil akar, bintil akar ini dapat menyerap nitrogen dan menjadikan tanah subur.

www.harianhaluan.com www.harianhaluan.com

‘Virus’ Bersepeda Jangkiti Sumbar PADANG, HALUAN — Berkat iven Tour de Singkarak (TdS) yang rutin digelar di Sumbar, masyarakat di daerah ini seperti terjangkit virus bersepeda. Sejumlah iven gowes, belakangan semakin marak digelar di Sumbar. Salah satunya iven Gowes Siti Nurbaya yang diadakan pada 29 Oktober 2017 lalu. Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Dispa-

PARA petani madu kaliandra menyediakan tempat bersarang untuk koloni lebah pada kotak-kotak kayu. Di Kalimantan, kaliandra dipakai untuk merehabilitasi tanah bekas tambang batu bara. IST

Salah satu jenis Kaliandra yang paling di kenal adalah jenis Kaliandra bunga merah (calliandra calothyrsus ). Tanaman Kaliandra dapat dimanfaatkan

untuk memperbaiki tanah dan di tanam di lereng yang curam sebagai penahan erosi. >> KALIANDRA : hal 07

rekraf) Sumbar Didit P Santoso, menyebutkan, dari tahun ke tahun, pelaksanaan Tour de Singkarak selalu sukses dan membawa dampak positif, baik dari sisi kunjungan wisatawan, peningkatan ekonomi warga hingga membangkitkan gairah bersepeda di kalangan masyarakat.

>> ‘VIRUS’ : hal 07

Indonesia Darurat Informasi Bohong PADANG, HALUAN — Indonesia tengah berada dalam kondisi darurat informasi bohong alias hoax seiring interaksi masyarakat Indonesia di dunia maya yang semakin hari semakin tinggi. 52 persen penduduk Indonesia sangat “melek internet”, lebih dari 60 juta orang memiliki telefon cerdas alias urutan kelima

dunia dalam hal ini. Hal itu disampaikan Staf Ahli Menteri Komunikasi dan Informasi, Gun Gun Siswadi, ketika berbicara di Seminar Nasional bertema “Pers Sebagai Alat Pemersatu Bangsa”, di Alahan Panjang Resort,

 Redaktur: Nova Anggraini

>> INDONESIA : hal 07

 Layouter: Luther


2

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

NASIONAL

UMP 2018, Kesejahteraan Masih Jauh UMP (Upah Minimum Provinsi) tahun 2018 secara nasional telah ditetapkan dan diumumkan pada 1 November 2017. Besarannya, yaitu 8,72 persen, hasil perhitungan inflasi nasional dan pertumbuhan ekonomi nasional dalam periode tertentu.

UNJUK rasa para buruh dengan menampilkan teaterikal penderitaan, di Jakarta. Mereka menuntiut pencabutan PP tentang Pengupahan. VV

Kenaikan Kecil, Buruh Kecewa MESKIPUN menjadi kewenangan pemerintah daerah untuk memutuskan besaran kenaikan, UMP yang ditetapkan secara nasional itu dijadikan patokan sejumlah daerah. Padahal, pemerintah pusat tidak akan menjatuhkan sanksi bagi daerah yang tidak mengikuti ketetapan itu. Seperti di Ibu Kota misalnya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memutuskan untuk sejalan dengan kebijakan pusat. UMP pekerja DKI naik 8,71 persen dari Rp3.350.640 menjadi Rp3.648.035. Menurut Anies, penetapan UMP itu diambil setelah perundingan panjang antara pihak pekerja dan pengusaha. “Mudah-mudahan dari sisi buruh akan menikmati kenaikan, dari pengusaha yang tidak terlalu menerima beban,” ujarnya di Jakarta,

Rabu 1 November 2017. Kendati demikian, buruh Jakarta menolak ketetapan tersebut. Mereka tetap menuntut UMP 2018 sebesar Rp3,9 juta, sesuai dengan kebutuhan hidup layak (KHL) yang telah diperhitungkan. Bahkan, buruh sudah menyampaikan ke Wakil Gubernur Sandiaga Uno, bahwa nilai kompromi yang ditawarkan buruh adalah Rp3,75 juta, naik sekitar 13,9 persen. Sehingga, bisa secara bertahap upah buruh Jakarta mengejar ketertinggalan dengan upah buruh Bekasi, Karawang, Vietnam, dan Malaysia. Penolakan buruh di Jakarta, hanyalah sebagai kecil secara nasional. Namun, karena notabene Ibu Kota, gejolak yang terjadi bukanlah hal yang tidak mungkin menular ke berbagai daerah.

Seperti di Sumbar, Pro vinsi Sumatra Barat bakal segera menetapkan upah minimum provinsi (UMP) untuk tahun 2018 sebesar Rp2,1 juta atau mengalami kenaikan sebesar 8,71%. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sum bar Nasrizal Nazaruddin menyebutkan kenaikan upah minimum tahun ini sedikit lebih tinggi dari tahun lalu yang hanya mengalami kenaikan sebesar 8,25%. “Tahun depan naik sebesar 8,71%, sudah ada rumusannya sesuai peraturan pemerintah,” katanya. Menurutnya, UMP Sumbar tahun 2018 sebesar Rp2, 1 juta atau meningkat dari UMP tahun ini yang hanya sebesar Rp1,95 juta. Dia menyebutkan kenaikan UMP itu mengacu pada rumus, untuk UMP tahun depan sama dengan UMP

tahun berjalan ditambah dengan hasil penghitungan dari UMP tahun berjalan dikali hasil penambahan inflasi dan PDB. Angka itu, katanya, sesuai Peraturan Pemerintah (PP) No.78/2015 tentang pengupahan, sehingga angka kenaiakan upah lebih riil dengan m emperhitungan inflasi dan pertumbuhan ekonomi. Nasrizal menuturkan angka Rp2,1 juta berasal dari UMP tahun ini sebesar Rp1,95 juta dan penamba han dari angka pertumbu han PDB 4,99% dan inflasi nasional sebesar 3,72%. “Besaran UMP ini nanti akan ditetapkan dengan SK gubernur setelah rapat dewan pengupahan,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Sumbar Arsukman Eddy

menyebutkan pihaknya men dukung model penghitung an sesuai beleid tersebut, karena dinilai sudah mengakomodir seluruh kelompok. “Kami setuju dengan penghitungan ini, karena tidak ada lagi negosiasi antara serikat pekerja dengan perusahaan,” katanya. Namun, dia mengingatkan yang paling penting diingat adalah, bagaimana memastikan pengusaha patuh membayarkan kewajiban kepada pekerja sesuai dengan besaran upah yang disepakati. “Yang paling penting adalah, memastikan pengusaha patuh dengan besaran UMP itu,” ujarnya. Untuk itu, Arsukman meminta pemerintah tegas mengawasi dan memastikan pengusaha patuh membayarkan upah sesuai ketetapan. (h/dn/vv)

3 Provinsi UMP 2018 Tertinggi di Indonesia KENAIKAN Upah Minimum Provinsi (UMP) tahun 2018 telah ditetapkan Kementerian Ketenagakerjaan.Setidaknya, ada tiga daerah dengan UMP paling tinggi. Tiga daerah tersebut adalah: DKI Jakarta, Suraba ya dan Sulut. Dilansir dari Kompas.com, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah menetapkan UMP 2018. UMP yang ditetapkan adalah sebesar Rp 3.648.035. Jumlah tersebut naik 8,71 persen dari UMP 2017 yang sebelumnya berjumlah Rp 3.355.750. Dewan Pengupahan DKI Jakarta sebelumnya mengusulkan Rp 3.648.035 dan Rp 3.917.398. Sedangkan jumlah UMP

www.harianhaluan.com

Surbaya yang ditetapkan adalah sebesar Rp 3,5 jutaan. Jika formula ini yang dijalankan maka UMK di ring 1 (Surabaya, Kab. Gresik, Kab. Sidoarjo, Kab. Pasuruan dan Kab. Mojokerto) akan berada di kisaran Rp 3,5 juta dari sebelumnya Rp 3,2 juta. Terbesar ketika adalah UMP Sulawesi Utara. Dilansir dari Tribun Manado, Gu bernur Sulut Olly Dondokam bey meneken peraturan Guber nur no 48 tahun 2017. Pergub itu pengaturan Upah Minimun Provinsi (UMP) tahun 2018. UMP Sulut yang telah ditetap kan sebesar Rp 2.824.286. UMP tersebut merupa kan UMP terbesar ketiga di Indonesia dan paling besar di Pulau Sulawesi. (h/dn/trb)

Ketetapan itu tertuang dalam Surat Edaran Menteri Ketenagakerjaan tanggal 13 Oktober 2017, dengan Nomor B.337/M.NAKER/PHIJSK-UPAH/X/2017 tentang Penyampaian Data Tingkat Inflasi Nasional dan Pertumbuhan Produk Domestik Bruto Tahun 2017, disebutkan bahwa Gubernur wajib menetapkan UMP tahun 2018. Namun, Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dakhiri menegaskan, ketetapan pemerintah pusat itu hanya sebagai acuan penetapan UMP di daerah, sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) No.78 tahun 2015 tentang Pengupahan. Adalah kewenangan gubernur dan kepala daerah masing-masing lah yang menetapkan. “Jadi, bukan saya yang menetapkan besaran kenaikannya. Yang menetapkan UMP-nya itu kan gubernur,” kata Hanif di Jakarta, awal pekan ini. Hanif mengungkapkan, aturan soal pengupahan sudah mempertimbangkan banyak kepentingan. Dari sisi para pekerja, agar upahnya bisa naik setiap tahun. Kemudian, juga kepentingan dari dunia usaha bahwa kenaikan upah itu harus bisa diperkirakan. Selain itu, kata Hanif, peraturan pengupahan juga mempertimbangkan kepentingan calon pekerja. Jangan sampai karenanya tinggi lapangan pekerjaan berkurang, apalagi di tengah situasi ekonomi sekarang. “Kalau hitung-hitung sendiri, kalian juga kalau disuruh ngitung pasti minta lebih,” tambahnya. Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik, Suhariyanto menjabarkan, kenaikan UMP sebesar 8,71 persen di 2018, merupakan hasil perhitungan 3,71 persen dan pertumbuhan ekonomi 4,99 persen. Inflasi yang dipakai secara tahun ke tahun hingga September 2017, sedangkan pertumbuhan ekonomi dari kuartal III 2016 ke kuartal II 2017. Dia menjelaskan, tidak dimasukkannya kebutuhan

hidup layak (KHL) pada formula ini sudah merupakan ketentuan dalam UU. Sebab, dengan menggunakan komponen inflasi itu saja sudah mencerminkan kenaikan harga. “Kalau inflasinya tinggi, berarti kenaikan gaji akan habis. Karena, kalau dihitung berdasarkan inflasi, artinya kenaikan harga-harga sudah dikompensasi dengan kenaikan UMP. Saya pikir, formula itu cukup ideal,” ujar dia. Sedangkan Institute for Development of Economics and Finance (Indef) menilai. kenaikan tersebut belum sama sekali mencerminkan keadilan bagi para pekerja maupun pengusaha. “Bagi para pekerja, kenaikan tersebut belum dianggap belum mampu menjadi stimulus mendorong daya beli,” kata Ekonom Indef, Bhima Yudhistira Adhinegara Menurut Bhima, efektivitas dalam memformulasi kenaikan upah pun harus kembali ditinjau. Tidak hanya berdasarkan pertumbuhan ekonomi secara rata-rata dan inflasi nasional, melainkan juga secara sektoral dengan melihat perkembangan industri nasional. “Paling ideal UMP sektoral. Artinya, komponen pertumbuhan tidak memakai pertumbuhan ekonomi secara umum, melainkan pertumbuhan sektoral. Sektor yang sedang lesu seperti tekstil, UMP-nya bisa lebih rendah dibanding sektor yang sedang tumbuh seperti jasa komunikasi,” jelasnya. Sementara itu, Ketua Tim Ahli Asosiasi Pengusaha Indonesia, Sutrisno Iwantono mengatakan, kenaikan UMP yang tiap tahun disesuaikan, tidak menjadi beban perusahan. Asalkan, diiringi dengan peningkatan kemampuan pekerja. Dia menegaskan, peran pemerintah dalam mening katkan kualitas tenaga kerja sangat diperlukan. Melalui kebijakan yang tepat, diharap kan bisa menciptakan tenaga kerja yang berkualitas di masa depan. (h/dn/vv)

ALIANSI Buruh dan Karyawan Sumut, unjuk rasa tuntut kenaikan UMP.

 Redaktur: Dodi Nurja

 Layouter:Yohanes


MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

H. FEBBY Dt. Bangso secara simbolis membuka dua kompetisi catur di Sumbar

DIREKTUR Mitra Candidate Firdaus besama panitia Liga Catur Mahasiswa dan Liga Catur Nagari berdiskusi dengan Menpora RI sebelum pembukaan kegiatan

MENPORA RI Imam Nahrawi didampingi Direktur Mirta Candidate Firdaus memantau jalannya Liga Catur Mahasiswa

SAMBUTAN Menpora Imam Nahrawi dalam peluncuran Liga Catur Mahasiswa dan Liga Catur Nagari se-Sumbar

LIGA CATUR ANTARMAHASISWA DAN NAGARI SESUMBAR

Saatnya Grand Master

LAHIR DI SUMBAR I

NDONESIA pernah membanggakan kemampuan taktis Herman Suradiraja, Susanto Megaranto, Edie Handoko, Cerdas Barus, Ruben Gunawan, Ardiansyah, dan Utut Adianto. Kemampuan para Grand Master (GM) catur tersebut atas taktik di atas papan telah mengharumkan nama Indonesia di gelanggang percaturan dunia.

Semangat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, untuk menjadikan Indonesia sebagai negara besar yang berprestasi di bidang olahraga terus menggebu, salah satunya pada cabang olahraga catur. Menpora menilai, sudah saatnya kompetisi catur digelar secara resmi dan berkala sehingga dapat memunculkan Grand Master baru bagi Indonesia. Semangat Menpora itu yang ditangkap oleh H. Febby Dt. Bangso dengan merealisasikannya dengan menggagas Liga Catur Mahasiswa dan Liga Catur Nagari se-Sumatra Barat, yang

resmi diluncurkan dan dibuka oleh Menpora, Minggu (29/10) di Padang. Dalam sambutannya, Menpora Imam Nahrawi menyatakan, sinergitas Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kementerian Perdesaan (Kemdes) RI, serta beberapa kementerian terkait lainnya dalam mendukung dan ikut mewujudkan dua kompetisi catur ini, adalah jawaban atas pentingnya menemukan bibit pecatur andal sesegera mungkin. “Sudah digagas di Sumbar, ini kami apresiasi. Ke depan, liga seperti ini harus digelar di semua desa di Indonesia. Kita punya sejarah cukup baik di dunia catur, dan sejarah itu harus kita ulang,” kata Imam Nahrawi dalam sambutannya di Aula Gedung Kwarda Pramuka Sumbar. Secara filosofis, kata Imam, catur adalah cabang olahraga yang mengandung banyak nilai positif. Mulai dari nilai kedisiplinan, pentingnya menjaga fokus, dan penguasaan terhadap strategi bertahan dan menyerang. Itu semua amat berguna untuk mendorong pembentukan karakter bangsa yang

H. FEBBY DT. BANGSO

FIRDAUS

ASRAF AZWIR

tangguh. “Melalui liga catur mahasiswa dan liga catur nagari ini, kami berharap Sumbar melahirkan grand master yang mengharumkan Sumbar di pentas nasional. Serta kemudian mengharumkan Indonesia di pentas catur Internasional,” harapnya.

hidupkan lagi di Sumbar. Sebab, bagaimana pun daerah kita adalah daerah pencetak para pemikir, sehingga kemampuan bercatur pun sejalan dengan karakter orang Minang. Di sini bertemu kecocokan itu,” kata Febby. Secara teknis, jelas Febby, Liga Catur Nagari nanti akan digelar serentak di 1.148 lepau yang ada di 1.148 nagari di Sumbar. Sehingga, liga ini akan dimulai di setiap nagari untuk menemukan pemenang hingga tingkat provinsi di akhir kompetisi. “Sebenarnya liga catur nagari akan dilaksanakan sesuai rencana awal, tahun 2017. Namun, panitia juga harus memersiapkan syarat agar liga catur ini masuk penilian di Museum Rebublik Indonesia (MURI). Teknisnya, panitia akan bekerjasama dengan Percasi Sumbar, karena itu kami putuskan diundur hingga 2018,” tutur Febby lagi.

Selain upaya menggairahkan semangat percaturan di Sumbar, Febby menilai liga catur juga akan meningkatkan intensitas kunjungan serta perputaran uang di lepau-lepau tempat diselenggarakannya kompetisi. “Dari sini kita bisa memulai memfungsikan lepau tak hanya tempat ngopi dan main domino, seperti jamak ditemukan. Ke depan, di lepau juga lestari permainan caturnya, dan sambil bermain catur ini, warga bisa terlibat dalam pembicaraan ringan tentang kehidupan bersama. Baik itu soal pembangunan, pendidikan, ekonomi masyarakat, dan segala macamnya. Interaksi akan lebih intens di lepau karena budaya catur ini,” ucapnya. Di sisi lain, Direktur Mitra Candidate (MC), Firdaus, selaku Pelaksana Liga Catur Mahasiswa dan Liga Catur Nagari menjelaskan, pada liga antar mahasiswa pihaknya menggelar kegia-

Catur Sesuai dengan Karakter Minang Selaku inisiator Liga Catur Mahasiswa dan Liga Catur Nagari, H. Febby Dt. Bangso menyatakan, gagasan kedua kompetisi itu lahir karena keinginannya untuk ikut menggairahkan cabang olahraga nalar itu di Sumbar. Sebab, ia menilai masyarakat Sumbar yang terkenal sebagai masyarakat pemikir, punya potensi besar untuk melahirkan pada grand master catur. “Untuk ikut bertanding resmi, dan fokus pada olahraga ini, peminatnya makin kurang hari ke hari. Semangat ini yang hendak kita

tan selama dua hari, diikuti oleh 214 peserta dari berbagai universitas di Sumbar. Firdaus menilai, mahasiswa selain mengasah otak di kelas, juga mesti mengasah kemampuan strategi dengan media catur. “Kemampuan bertahan dan menyerang, kemampuan bertaktik, dan kemampuan merancang strategi, semua ada di catur. Saya kira olahraga ini memang harus lekat dengan keseharian mahasiswa. Saat kemampuan bernalar di kelas dan di organisasi disinkronkan dengan kemampuan bertaktik di papan catur, tentu kualitas penalaran mahasiswa akan semakin baik,” kata Firdaus. Firdaus menjelaskan, para peserta dalam kompetisi ini akan beradu taktik dan penalaran untuk memerebutkan total hadiah senilai Rp50 juta. Peserta pun akan terpantau sebagai calon atlit catur, karena kompetisi ini disaksikan langsung oleh perwakilan Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sumbar. Hal itu diamini Asraf Azwir selaku Wakil Ketua Percasi Provinsi Sumatera Barat. Ia mengatakan, Percasi sangat mendukung digelarnya dua kompetisi catur ini, demi terciptanya pecatur-pecatur andal untuk dibawa Percasi Sumbar ke kancah Nasional. “Harapan kami tentu jelas, agar lahir bibit-bibit andal yang dapat menjadi master. Nanti, akan dibawa berlaga ke tingkat nasional, dan sedapat mungkin dapat mewakili Indonesia di pentas dunia,” ujar Asraf. (*)

MENPORA Imam Nahrawi bersama panitia dan peserta liga catur www.harianhaluan.com

 Redaktur: Arda Sani

 Layouter:Irvand


4

OLAHRAGA

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

PSM Akan Hadapi Bali United dengan Motivasi Tinggi MAKASSAR, HALUAN — Robert Alberts, pelatih PSM Makassar, menegaskan skuatnya sudah tidak sabar menantikan duel melawan Bali United pada pekan ke-33 Liga 1 2017 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Senin (6/11).

LAGA PERSAHABATAN — Pimpinan Perusahaan Harian Haluan, David Ramadian, bersiap menendang bola dalam laga persahabatan dengan Basko Mall dan Hotel Jumat (4/11), sore di Lapangan Lanud Sutan Sjahrir, Padang. Laga ini untuk menjalin silaturahmi antara sesame karyawan Basko Group. HUDA PUTRA

Haluan Fc Gelar Laga Persahabatan PADANG, HALUAN — Kesebelasan Haluan Fc melakukan adu tanding persahabatan dengan Basko Mall dan Hotel di Lapangan Lanud Sutan Sjahrir, Jumat (4/11), sore. Laga persahabatan ini merupakan langkah menjalin silaturahmi sesama karyawan di bawah payung Basko Grup. Kapten Tim Haluan Fc, David Ramadian, mengatakan, pertandingan serupa ini akan tetap digelar. Selain untuk menjaga kebugaran, pertandingan persahabatan ini juga untuk mengakrabkan semua karya-

wan yang ada di bawah payung Basko Grup. “Tentu pertandingan ke depan tidak hanya sesame karyawan Basko Grup, namun ke depan kita akan lakukan adu tanding dengan tim lain di luar grup kita. Intinya kita siap untuk menghadapi siapa pun lawan kita,” terang David Ramadian yang juga pimpinan perusahaan Harian Haluan itu. Senada, Pimpinan Redaksi (Pimred) Harian Haluan, Ismet Fanany MD, juga menyambut baik pertan-

dingan tersebut. Menurutnya, melalui pertandingan itu, para karyawan lebih bisa saling mengenal. “Apalagi sesame dalam satu payung Basko Grup, tentu lah kita harus saling kenal dan menjalin silaturahmi,” tukasnya. Bagi Haluan Fc ini merupakan laga pertamanya. Meski menelan kekalahan dari Basko Mall dan Hotel, namun tidak mematahkan semangat para pemain untuk terus berlatih. “Memang kita menelan kekalahan dalam laga ini, namun kita yakin ke depan kita akan lebih baik

“Tim dalam kondisi terbaik. Tidak ada yang cedera dan akumulasi. Motivasi pemain dan tim tengah meninggi untuk mengalahkan Bali United di hadapan suporter sendiri,” ujar Robert seusai latihan reguler tim di Stadion Andi Mattallata Mattoangin, Makassar, Jumat (3/11), seperti dikutip dari Bola.com. Bagi PSM, kemenangan atas Bali United bukan hanya sekadar membalas kekalahan 0-3 pada pertemuan pertama tetapi juga membuka lebar peluang juara Liga 1 2017. “Fokus saya saat ini adalah menjaga momentum positif di tim. Kami ingin membahagiakan suporter yang selama ini total mendukung PSM,” tuturnya.

Karena itu, Robert menegaskan tidak lagi mempermasalahkan kegagalan PSM meraih poin penuh di markas Barito Putera, Minggu (29/10). “Saya juga tidak ingin menyalahkan pemain secara personal. Kegagalan ini adalah kesalahan tim. Kami sudah melakukan evaluasi untuk menatap laga melawan Bali United,” ucapnya. Robert juga enggan menanggapi komentar Widodo Cahyono Putro, pelatih Bali United yang menilai lini depan timnya lebih baik dari PSM. “Wajar kalau dia memuji timnya. Faktanya, Bali United juga lebih unggul produktivitas gol dari PSM,” kata Rober. (h/bcom)

lagi,” tambah David Ramadian. Sementara itu, GM Hotel, Zaynul Arifin, mengatakan, pertandingan anatara Haluan Fc dan Basko Mall dan Hotel merupakan suatu terobosan untuk menjalin silaturahmi antar karyawan. Ia bahkan berharap semua karyawan yang berada di bawah Basko Grup bisa saling mengenal. “Apalagi kita mendapatkan jadwal setiap Jumat sore dari Lanud Sutan Sjahrir. Kita berharap semua karyawan bisa berpartisipasi,” ujarnya. (h/mg-mal) ROBERT ALBERTS

Persib Bisa Terdegradasi ke Liga 2 SOLO, HALUAN — Persib Bandung terancam turun kasta dari Liga 1 2017. Demikian disampaikan Chief Operation Officer PT Liga Indonesia Baru (LIB), Tigor Shalom Boboy, terkait insiden pada laga Persib vs Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11). Wasit asal Australia, Evans Shaun, memutuskan menghentikan pertandingan pada menit ke-82. Saat itu, kedudukan 1-0 untuk keunggulan Persija Jakarta berkat gol penalti Bruno Lopes, beberapa menit sebelumnya. Emosi kubu Persib memuncak ketika Vladimir Vujovic mendapat dua kartu kuning. Kubu Persib pun menepi ke pinggir lapangan dan wasit mengakhiri per-

tandingan. Dari video rekaman, Evans meniup peluit panjang saat Manajer Persib Umuh Muchtar memanggil pemain ke pinggir lapangan. Tindakan Umuh kemungkinan besar respons dari keputusan Evans mengartumerahkan Vujovic. Vujovic mendapatkan kartu kuning kedua karena melancarkan protes kepada Evans setelah dia menekel keras Bruno Lopes. Status pertandingan ini memunculkan tanda tanya besar. Pihak Persija lewat akun Twitter-nya mengklaim Persib melakukan walk out. Jika Persib nantinya dinyatakan walk out, maka menjadi sebuah kerugian besar. Dalam regulasi Liga 1 pasal 13 ayat 1 b dan c tertulis

setiap klub dapat dianggap dan dinyatakan mengundurkan diri dari Liga 1 apabila (b) menolak untuk melanjutkan pertandingan di Liga 1; atau (c) meninggalkan lapangan atau stadion sebelum selesainya pertandingan yang dijalankan. Apabila ada pelanggaran tersebut, hukumannya terdapat di pasal 13 ayat kedua. Ada kemungkinan pertandingan dihentikan oleh keputusan wasit sendiri. Sesuai Laws of The Game FIFA, wasit memang memiliki diskresi (keistimewaan) untuk menghentikan pertandingan jika dianggap ada interferensi pada sebuah pertandingan meski laga belum sampai 90 menit. Terkait hal itu, Umuh

menegaskan Persib siap menerima hukuman tersebut. “Iya pasti akan dihukum. Namun, kami tetap menerima hukuman itu,” kata Umuh selepas pertandingan, seperti dikutip dari Kompas.com. Cuma, perlu diketahui bahwa jarak antara peluit panjang dan pembicaraan Umuh dengan para pemain tergolong sangat singkat. Bahkan, tidak terlihat ada perwakilan Persib mendatangi wasit. Dikonfirmasi pula oleh situs resmi Persib bahwa alasan laga dihentikan adalah diskresi wasit. Terlepas dari itu, semua masih menunggu laporan dari komisioner pertandingan. (h/kcm)

Pelatih Timnas U-16 Bidik 15 Pemain Piala Soeratin SLEMAN, HALUAN — Gelaran Pertamina Piala Soeratin U-15 dan U-17 telah rampung digelar. Pelatih tim nasional Indonesia U-16, Fakhri Husaini memantau langsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, lokasi laga digelar. Fakhri mengakui, dia mengantongi 15 nama pemain yang akan dipanggil untuk ikut seleksi lanjutan Timnas U-16. Dengan adanya tambahan pemain, persaingan memperebutkan tempat di beberapa lini menjadi semakin ketat. “Saya melihat ada talenta-talenta berbakat di sini. Namun hanya ada beberapa pemain yang bisa saya bawa masuk ke tim saya untuk mengisi beberapa lini,” ujar Fakhri, Jumat (3/11), seperti dikutip dari Vivanews. Untuk melihat potensi pemain dari

www.harianhaluan.com

FAKHRI HUSAINI Piala Soeratin, Fakhri akan lebih dahulu berbicara dengan pelatih klub. Dia ingin komposisi pemain yang bakal dibawa ke Piala Asia U-16 2018 di Malaysia

semakin mantap. “Kemungkinan juga saya akan menyesuaikan komposisi pemain untuk pemusatan latihan nanti menghadapi final Piala Asia U-16 di Malaysia tahun depan,” ujarnya. Penampilan Timnas U-16 di babak Kualifikasi Piala Asia U-16, September 2017 lalu sangat gemilang. Tim berjuluk Garuda Asia menyapu bersih empat pertandingan dengan kemenangan. Total gol yang dicetak ke gawang lawansepanjang babak kualifikasi adalah 25 gol. Dan mereka cuma kebobolan satu kali. Striker Timnas U-16, Sutan Diego Zico menjadi pencetak gol terbanyak, yakni 10 gol. Status juara grup pada babak kualifikasi tak serta membuat Timnas U-16 diunggulkan karena mereka masuk dalam pot 4 (nonunggulan) dalam gambaran nanti. (h/vvn)

 Redaktur: Holi Adib

 Layouter: Luther


KESEHATAN

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

5

SEPUTAR REPRODUKSI REMAJA

Orangtua dan Guru Harus Terbuka Oleh : MELATI OKTAWINA

PERANAN orangtua dan guru menjelaskan seputar kesehatan reproduksi remaja, sangatlah penting. Tujuannya, agar remaja tidak salah langkah dalam menjalankan masa-masa puberitas yang sedang dialami. Sehingga, halhal yang berdampak buruk terhadap remaja bisa dicegah.

DR. MELINDA Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Ferimulyani melalui Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Melinda mengatakan, orangtua dan guru masih mengangap tabu pembicaraan mengenai seputar kesehatan reproduksi remaja. Apalagi menyangkut seks, dan apa akibatnya. Padahal menurutnya, remaja zaman sekarang sudah banyak mengetahui hal-hal ini melalui internet. “Remaja sekarang ratarata sudah tau kok apa itu seks, dan seputar reproduksi remaja. Namun, sayang mereka hanya sekedar mengetahui tetapi tidak tau dampak apa yang akan terjadi jika mereka melakukannya sebelum memasuki usia matang atau menikah,”tutur dokter yang memiliki nama lengkap Dr. Melinda Wilma, MPPM ini saat ditemui Haluan, Jumat (3/11). Dikatakan dokter yang murah senyum ini, remaja didefinisikan sebagai masa peralihan dari masa kanakkanak ke masa dewasa. Batasan usia remaja berbedabeda sesuai dengan sosial budaya setempat. Menurut WHO (badan PBB untuk kesehatan dunia) batasan usia remaja adalah 12 sampai 24 tahun, sedangkan dari segi program pelayanan.

Definisi remaja yang digunakan oleh Departemen Kesehatan adalah mereka yang berusia 10 sampai 19 tahun dan belum kawin. Disebutkannya, reproduksi mempunyai arti suatu proses kehidupan manusia dalam menghasilkan keturunan demi kelestarian hidupnya. Sedangkan yang disebut organ reproduksi adalah alat tubuh yang berfungsi untuk reproduksi manusia. “Kesehatan reproduksi remaja adalah suatu kondisi sehat yang menyangkut sistem, fungsi dan proses reproduksi yang dimiliki oleh remaja,” sebutnya di Kantor Dinas Kesehatan Kota Padang By Pass. Menurutnya, mengapa remaja sangat perlu mengetahui seputar kesehatan reproduksi, agar memiliki informasi yang benar mengenai proses reproduksi serta berbagai faktor yang ada disekitarnya. Dengan informasi yang benar, diharapkan remaja memiliki sikap dan tingkah laku yang bertanggung jawab mengenai proses reproduksi. Proses reproduksi merupakan proses melanjutkan keturunan yang menjadi tanggung jawab bersama laki-laki maupun perempuan. Karena itu baik lakilaki maupun perempuan harus tahu dan mengerti mengenai berbagai aspek kesehatan reproduksi. Kesalahan dimana persoalan reproduksi lebih banyak menjadi tanggung jawab perempuan tidak boleh terjadi lagi. “Kebanyakan akibatnya ditanggung oleh perempuan. Sebab perempuanlah yang mengalami kehamilan akibat hal ini,”kata Melinda. Lebih lanjut dikatakan Melinda, pengetahuan dasar

Remaja usia sekolah

kesehatan reproduksi sebaiknya sudah dianjurkan semenjak dini. Saat sudah duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) guru-guru di sekolah sebaiknya memberikan pelajaran terkait reproduksi ini. Tidak hanya sekedar, pelajaran mengenai organ tubuh. Namun, kaitkan dengan akibat yang akan diperoleh jika melakukan hubungan suami istri sebelum menikah. “Kadang kami memberikan penyuluhan ke SMP dan SMA terkait seputar kesehatan reproduksi remaja. Akan tetapi guru terkadang membatasi untuk menyampaikan hal-hal tertentu. Sebab membicarakan seputar reproduksi dan seks masih dianggap terlalu vulgar,”akunya. Padahal orangtua dan guru mesti menjelaskan, tumbuh kembang remaja seperti perubahan fisik/psikis pada remaja, masa subur, kesehatan reproduksi. Kehamilan dan melahirkan meliputi usia ideal untuk hamil, bahaya hamil pada usia muda, berbagai aspek kehamilan tak diinginkan. Pendidikan seks, dan penyakit menular seksual. Perubahan tersebut meliputi perubahan fisik baik yang bisa dilihat dari luar maupun yang tidak kelihatan. Remaja juga meng-

alami perubahan emosional yang kemudian tercermin dalam sikap dan tingkah laku. Perkembangan kepribadian pada masa ini dipengaruhi tidak saja oleh orangtua dan lingkungan keluarga, tetapi juga lingkungan. Perubahan dari masa kanak-kanak menuju masa dewasa atau sering dikenal dengan istilah masa pubertas ditandai dengan datangnya menstruasi (pada perem-

puan) atau mimpi basah (pada laki-laki). Datangnya menstruasi dan mimpi basah pertama tidak sama pada setiap orang. “Tidak bisa dipungkiri saat ini banyak remaja yang harus mengalami kehamilan dan melahirkan dibawah usia 18 tahun. Padahal usia minimal untuk melahirkan yakni 20 tahun,”sebutnya. Pada masa ini remaja akan mulai tertarik pada lawan jenis. Remaja perem-

orang. Selain itu remaja juga dapat diberitahu mengenai berbagai perilaku seksual berisiko sehingga mereka dapat menghindarinya,” tuturnya. Ditambahkan Melinda, ia menyarankan kepada orangua yang memiliki anak, tetapi terlanjur hamil diluar nikah atau masih sekolah, sebaiknya tidak menyem-

bunyikan kehamilan anak. Karena, pada saat proses kehamilan, seseorang harus melakukan chek kehamilan pada petugas kesehatan, untuk mendapatkan informasi dan ilmu seputar menjaga kesehatan saat hamil. “Lebih baik mencegah daripada semua sudah terjadi,”ujarnya mengakhiri. (h/ mg-mel)

puan akan berusaha untuk kelihatan atraktif dan remaja laki-laki ingin terlihat sifat kelaki-lakiannya. Beberapa perubahan mental lain yang juga terjadi adalah berkurangnya kepercayaan diri (malu, sedih, khawatir dan bingung). Hal ini akan membuat mereka lebih mudah terpengaruh oleh temannya. Remaja perempuan, sebelum menstrusai akan menjadi sangat sensitif, emosional, dan khawatir tanpa alasan

yang jelas. “Remaja perlu mengetahui perubahan di atas agar mereka mampu mengendalikan perilakunya,”jelasnya. Remaja harus mengerti bahwa begitu dia mendapatkan menstruasi atau mimpi basah maka secara fisik dia telah siap dihamili atau menghamili. Bisa hamil atau tidaknya remaja putri bila melakukan hubungan seksual tidak tergantung pada berapa kali dia melakukan hubungan seksual tetapi tergantung pada kapan dia melakukan hubungan seksual (dikaitkan dengan siklus kesuburan). Banyak remaja yang tidak mengetahui akan hal ini, sehingga mereka menyangka bahwa untuk hamil orang harus terlebih dahulu melakukan hubungan seksual berkali-kali. Kesiapan seorang perempuan untuk hamil dan melahirkan atau mempunyai anak ditentukan oleh kesiapan dalam tiga hal, yaitu kesiapan fisik, kesiapan mental/ emosi/psikologis dan kesiapan sosial/ekonomi. Secara umum, seorang perempuan dikatakan siap secara fisik jika telah menyelesaikan pertumbuhan tubuhnya (ketika tubuhnya berhenti tumbuh), yaitu sekitar usia 20 tahun. Sehingga usia 20 tahun bisa dijadikan pedoman kesiapan fisik. ***

Dampak Hamil di Usia Muda BERIKUT beberapa dampak hamil di bawah usia 20 tahun, menurut Dr. Melinda Wilma, MPPM yakni, ibu muda pada waktu hamil cenderung kurang memperhatikan kehamilannya termasuk kontrol kehamilan. Ini berdampak pada meningkatnya berbagai resiko kehamilan. Ibu muda pada waktu hamil sering mengalami ketidakteraturan tekanan darah yang berdampak pada keracunan kehamilan serta kekejangan yang berkakibat pada kematian “Penelitian juga memperlihatkan bahwa kehamilan usia muda (dibawah 20 tahun) sering kali berkaitan dengan munculnya kanker rahim. Selain itu pada saat melahirkan juga rentan mengalami pendarahan,”sebutnya. Kehamilan yang tidak diinginkan (KTD) adalah suatu kehamilan yang karena suatu sebab maka keberadaanya tidak diinginkan oleh salah satu atau kedua calon orang tua bayi tersebut. Remaja atau calon ibu merasa tidak ingin dan tidak siap untuk hamil maka ia bisa saja tidak mengurus dengan baik kehamilannya. www.harianhaluan.com

Sulit mengharapkan adanya perasaan kasih sayang yang tulus dan kuat dari ibu yang mengalami KTD terhadap bayi yang dilahirkanya nanti. masa depan anak mungkin saja terlantar. Mengakhiri kehamilannya atau sering disebut dengan aborsi. Pada umumnya orang menganggap bahwa pendidikan seks hanya berisi tentang pemberian informasi alat kelamin dan berbagai macam posisi dalam berhu-

bungan kelamin. Hal ini tentunya akan membuat para orangtua merasa khawatir. Untuk itu perlu diluruskan kembali pengertian tentang pendidikan s eks. Pendidikan seks berusaha menempatkan seks pada perspektif yang tepat dan mengubah anggapan negatif tentang seks. “Dengan pendidikan seks kita dapat memberitahu remaja bahwa seks adalah sesuatu yang alamiah dan wajar terjadi pada s emua

 Redaktur: Atviarni

 Layouter: Rahmi


6

MAHLIGAI

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

TIPS

Merawat Cincin Perak Kesayangan MERAWAT aksesori cincin perak bukanlah hal yang rumit. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan agar aksesori anda senantiasa terawat dan mengkilap. 1. Jika anda tidak memiliki kotak perhiasan, simpanlah dalam tas kulit atau kain sebelum dimasukkan ke dalam lemari. Agar aksesoris anda tidak tergores dengan benda lain. 2. Jauhkan kotak perhiasan dari tempat yang lembap, seperti kamar mandi. Simpan kotak perhiasan di tempat yang kering dan sejuk. 3. Jangan menaruh aksesori ini bersama dengan logam lain, seperti emas, palladium dan platina. 4. Jangan digunakan saat berenang di kolam maupun di laut. Jangan pula digunakan saat mandi. 5. Jika tangan anda berkeringat saat memakainya, jangan gunakan tisu untuk membersihkan. Pilih lap dari kain lembut untuk menyeka keringat. 6. Jika kotor, cuci dengan air hangat dan sabun pencuci piring atau cairan pembersih khusus. Cuci secara rutin dan lap dengan kain yang lembut.(h/*)

PERHIASAN DAN AKSESORI PRIA

Dulu Cincin Akik, Kini Cincin Perak Laporan : Rina Akmal

S

eiring dengan perkembangan zaman, saat ini tidak hanya perempuan yang mengenakan cincin untuk menunjang penampilan mereka, tapi pria pun banyak yang menggunakan cincin sebagai aksesori agar penampilan mereka maksimal. Para pria zaman sekarang tidak hanya mengenakan cincin kawin, ataupun cincin tunangan, melainkan juga cincin sebagai aksesori dan pelengkap penampilan. Cincin adalah suatu barang yang menarik. Berbeda dengan beberapa tahun belakang, biasanya pria hanya mendapatkan cincin berupa sebuah hadiah spesial dari seseorang, atau dari iven tertentu. Misalnya, cincin pernikahan atau cincin yang diperoleh dari menjuarai turnamen olah raga dan yang lainnya. Namun saat ini, para pria tidak enggan lagi berburu cincin kesayangan mereka yang tentunya sesuai dengan selera masing-masing yang akan menunjang percaya diri mereka. Cincin pria saat ini sudah berkembang dengan berbagai jenis model dan desain, telah menarik perhatian kaum adam. Tak ja-

rang para pria pun berburu cincin untuk menunjang penampilannya. Tak hanya desainnya yang elegan, mereka pun menambahkan batu permata pada cincin mereka. Salah satu cincin yang saat ini sedang menjadi tren di kalangan pria adalah cincin

perak, yang merupakan salah satu aksesori yang digandrungi banyak pria. D e ngan harga yang tidak semahal emas, perhiasan berwarna silver ini bisa menjadi aksesori alternatif yang can-

tik dan memberi kesan modern pada yang memakainya. Aksesoris cincin pria ini bisa didapatkan salah sa-

tunya di Toko Istana Silver, yang terletak di lantai I Plaza Andalas Padang. Istana Silver menghadirkan berbagai jenis cincin pria dan wanita. Khusus

untuk pria, Istana Silver mendatangkan berbagai koleksi langsung dari berbagai provinsi dan dengan model yang terbaru. “Kalau beberapa tahun , kan, yang tren dan digemari itu cincin dengan batu akik, tapi akhir-akhir ini banyak pelanggan pria yang mencari cincin perak dengan berbagai model serta tambahan permata pada cincinnya,” ungkap Penanggungjawab Istana Silver, Indra, Kamis (2/11). Indra mengatakan, agar lebih berkilau, biasanya perhiasan jenis ini masih dilapisi dengan logam pengilap tambahan. Lapisan ini biasanya akan luntur jika terkena senyawa sulfur. Oleh karena itu, jika anda sedang menggunakan aksesori dari perak, hindarilah dari benda-benda yang mengandung senyawa seperti, bawang putih, asparagus, telur, makanan laut dan daging merah. Menurutnya, meski memiliki kekurangan, logam ini juga memiliki kelebihan dibandingkan logam lain. Pertama, harga yang ter-

jangkau dijadikan alternatif bagi pasangan yang hendak melangsungkan pertunangan atau pernikahan dengan bujet terbatas. Kedua, logam mudah dibentuk. Bagi yang menginginkan model dengan ornamen dan detail yang rumit, logam ini cocok dijadikan bahan baku aksesori. “Banyak juga yang datang baik laki-laki atau perempuan mencari cincin untuk hadiah ulang tahun ke pasangan mereka, biasanya mereka ambil yang coupel sih. Karena sekarang kan tidak zaman lagi kasih coklat, bunga, atau boneka untuk pasangan. Lagipula saat ini pakai cincin juga bukan hanya untuk momen tertentu saja,” jelasnya. Tidak hanya menyediakan cincin, tapi Istana Silver juga menyediakan gelang, kalung, anting, cincin untuk pria dan perempuan. Mulai dari harga Rp200.000 hingga harga puluhan juta, yang tersedia untuk semua usia baik anak-anak, remaja, dewasa hingga orangtua. “Untuk harga kami tidak mematok terlalu tinggi, sesuai dengan kemampuan para pembeli kalau budgetnya minim, ya, kami akan kasih lihat yang harganya juga miring. Tapi kalau mereka mau yang kualitas dan yang bagusnya, ya, akan kami berikan yang bagusnya juga,” ujarnya.***

Uji Keaslian Cincin Perak dengan Cara Ini CARA yang termudah untuk menguji keaslian cincin perak anda adalah dengan meminta bantuan toko emas atau kantor pegadaian untuk mengetes cincin perak tersebut dengan tes gores dan tetesan zat kimia.

www.harianhaluan.com

Untuk lebih mudahnya, pelajari beberapa metode sederhana untuk menguji keaslian cincin perak. Salah satu metode yang populer disebut tes bunyi cincin perak. Ambil sebuah koin perak asli, jatuhkan pelanpelan ke ubin, dengarkan dan rekam baik-baik suaranya, kemudian jika lakukan hal yang sama pada cincin perak tersebut, bandingkan nada suaranya, jika sangat berbeda maka mungkin meraka adalah lo ga m ya ng tidak sama. Metode lain yang mudah adalah ‘tes batu es’. Cincin

perak adalah konduktor terbaik panas daripada logam lain, logam perak murni akan menyebabkan es batu mencair sangat cepat ketika ditaruh diatasnya. Jika cincin perak hasil sepuhan maka panasnya tidak akan ada cukup untuk cincin perak tersebut secara dramatis mencairkan es seperti cincin perak murni tadi. Metode selanjutnya adalah mengetes magnet. Perak murni tidaklah dapat ditarik magnet. Tempelkan cincin perak tersebut pada magnet, jika cincin tersebut menempel dan terasa ada sifat medan magnetnya berarti cincin tersebut mengandung banyak logam besi, sehingga itu bukanlah cincin perak murni. Tes akurat lain adalah dengan asam nitrat, warna yang dihasilkan dari goresan perak yang ditetesi asam nitrat akan menunjukkan kandungan cincin perak tersebut. (h/*)  Redaktur: Nova Anggraini

 Layouter:Syamsul Hidayat


UTAMA Solsel Alokasikan Rp80 Miliar Bangun Masjid Agung PADANG ARO, HALUAN — Pemerintah Kabupaten Solok Selatan mengalokasikan anggaran sebesar Rp80 miliar untuk pembangunan masjid agung yang ditargetkan selesai pada 2019. “Pembangunan masjid agung ini dilakukan dengan pola kontrak tahun jamak atau kontrak multiyears,” kata Bupati Solok Selatan Muzni Zakaria di Padang Aro, Jumat. Ia menjelaskan tahun ini pemerintah daerah m enganggarkan sebesar Rp5 miliar untuk tahap

persiapan awal. Sedangkan proses pembangunannya dianggarkan pada 2018 dan 2019. Pada 2019 masjid agung tersebut ditargetkan sudah bisa digunakan. Masjid agung Solok Selatan akan dibangun di area perkebunan teh PT Mitra Kerinci, dirancang memiliki keunikan sendiri seperti kubah dan lantai berputar. Menurut dia, masjid agung tersebut bukan hanya untuk beribadah tetapi juga untuk pembelajaran agama. Ketua tim konsultan pem-

bangunan masjid agung Solok Selatan, Wilson Wahab mengatakan, masjid ini akan memiliki pustaka untuk diskusi keagamaan. Struktur bangunan juga akan dibangun ramah gempa serta ada antipetir yang akan ditempatkan di sana. Selain itu kata dia, di dalam masjid disediakan air minum bagi pengunjungnya. “Saat memasuki masjid pengunjung dilarang membawa makanan atau pun minuman, karena minum sudah disediakan,” ujarnya. (h/ans)

Yorrys Kembali Diperiksa KPK JAKARTA, HALUAN — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa mantan Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Partai Golkar Yorrys Raweyai sebagai saksi untuk tersangka Markus Nari. Markus Nari telah ditetapkan sebagai tersangka kasus merintangi proses penyidikan, persidangan, dan memberikan keterangan tidak benar pada persidangan kasus KTP-e dengan terdakwa Irman dan Sugiharto. “Diperiksa untuk tersangka Markus Nari. Ada tambahan kebutuhan informasi yang perlu diklarifikasi lebih lanjut, yaitu dalam posisi sebagai pengurus DPP Partai Golkar apakah saksi mengenal Markus Nari dan mengetahui perbuatan yang dilakukan Markus Nari terkait KTP-e,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Jumat. Sebelumnya, KPK pada Selasa (31/10) juga telah memeriksa Yorrys Raweyai. Menurut Febri, penyidik KPK ingin mengetahui sejauh mana saksi Yorrys memiliki informasi, melihat, dan mendengar proses-proses terkait pemeriksaan saksi sebelumnya termasuk proses yang terjadi. “Misalnya, pembahasan-pembahasan yang terjadi di Fraksi Golkar atau informasi lain yang diketahuinya. Itu yang ingin kami dalami apakah itu terkait dengan KTP-e atau isu-isu yang masih

relevan,” kata Febri. Lebih lanjut, Febri menyatakan bahwa penyidik juga mengkonfirmasi soal komunikasi-komunikasi informal di luar rapat resmi terkait kasus KTP-e. “Di partai itu kan ada organisasi partainya, ada fraksi ada komunikasikomunikasi informal di luar rapat resmi. Kami ingin mengetahui itu lebih dalam sejauh yang terkait dengan perkara saja,” ucap Febri. KPK telah menetapkan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Markus Nari sebagai tersangka dalam dua kasus terkait tindak pidana korupsi pengadaan paket penerapan Kartu Tanda Penduduk berbasis Nomor Induk Kependudukan secara nasional (KTP-e). Pertama, Markus Nari diduga dengan sengaja mencegah, merintangi atau menggagalkan secara langsung atau tidak langsung pemeriksaan di sidang pengadilan dalam perkara tindak pidana korupsi pengadaan paket penerapan Kartu Tanda Penduduk berbasis nomor induk kependudukan secara nasional (KTP-e) tahun 2011-2012 pada Kementerian Dalam Negeri dengan terdakwa Irman dan Sugiharto di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Selain itu, Markus Nari juga diduga dengan sengaja mencegah, merintangi, atau menggagalkan secara langsung atau tidak lang-

sung penyidikan dugaan tindak pidana korupsi terhadap Miryam S Haryani dalam kasus indikasi memberikan keterangan tidak benar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada persidangan kasus KTP-e. Atas perbuatannya tersebut, Markus Nari disangkakan melanggar Pasal 21 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UndangUndang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Pasal tersebut mengatur mengenai orang yang sengaja mencegah, merintangi atau menggagalkan secara langsung atau tidak langsung penyidikan, penuntutan dan pemeriksaan di sidang terdakwa dalam perkara korupsi dapat dipidana maksimal 12 tahun dan denda paling banyak Rp600 juta. Selain itu, KPK juga menetapkan Markus Nari sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi pengadaan paket penerapan Kartu Tanda Penduduk berbasis Nomor Induk Kependudukan secara nasional (KTP-e) 2011-2013 pada Kemendagri. Markus Nari disangka melanggar pasal 2 ayat (1) atau pasal 3 UU No 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan UU No 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Korupsi jo pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. (h/ans)

Pendiri ............................................ Dari Halaman. 1 Ia mengatakan, jejak perjuangan Lafran Pane yang berperan aktif dalam HMI, khususnya ketika Kongres XI HMI pada 1974 di Bogor itu telah teruji secara shahih. “Berdasar jejak perjuangannya t elah diuji keshahihannya di

banyak perguruan tinggi,” kata Mahfud MD, yang juga anggota Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP). Lafran Pane memprakarsai didirikannya HMI pada 5 Februari 1947 di Yogyakarta.

Ia lahir di Kampung Pagurabaan, Kecamatan Sipirok, yang terletak di kaki Gunung Sibualbual, Sumatera Utara, itu perjuangannya telah memberikan sumbangsih yang besar kepada bangsa dan negara. (h/nov)

Indonesia......................................... Dari Halaman. 1 Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Jumat, demikian diberitakan Antara. Seminar ini diselenggarakan sebagai kegiatan menuju Hari Pers Nasional 2018 yang akan dipusatkan di Padang, Sumatera Barat, Februari 2018 mendatang. “Data terakhir yang k ami miliki memperlihatkan bahwa penguna internet di Indonesia sebanyak 132,7 juta, dengan 129,2 juta di antaranya adalah pengguna media sosial pada level aktif,” ujar Siswandi. Dari sekian banyak informasi yang berkembang di dunia maya, tidak sedikit yang merupakan informasi yang pantas untuk diragukan kebenarannya. Namun, karena tidak memiliki kemampuan menyaring berita bohong, tak jarang masyarakat menerima begitu saja dan bahkan ikut menyebarkan kabar bohong.

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Margiono, sependapat dengan Siswandi. Menurut Margiono yang juga ketua Panitia Pusat HPN 2018, masyarakat Indonesia tengah berada pada era di mana kebenaran dan kebohongan semakin sulit dibedakan. Ia mengatakan, diperlukan proses yang tidak singkat untuk menemukan kebenaran dari satu peristiwa. Misalnya, saat terjadi peristiwa pembunuhan, polisi menetapkan seseorang sebagai tersangka. Walaupun ada yang telah ditetapkan sebagai tersangka, namun proses pencarian kebenaran atas peristiwa pembunuhan itu belum selesai. Masih dibutuhkan proses pengadilan untuk memastikan kebenaran fakta pembunuhan yang terjadi. Pengadilan pun, sambung Mar-

giono, ti dak begitu saja bisa memutuskan fakta dalam kasus pembunuhan, karena membutuhkan keterangan-keterangan tambahan dari saksi dan ahli-ahli yang memahami peristiwa tersebut dalam pendalaman kasus. Margiono berharap masyarakat memiliki kemauan untuk merunut sebuah informasi demi menemukan kebenaran faktual sebuah peristiwa. Pers, di saat yang bersamaan juga bertanggung jawab untuk memberikan informasi yang memang berdasar pada kebenaran faktual. Secara terpisah, menurut ahli budaya, Dr Karlina Supelli, dalam pidato kebudayaannya, bahwa meski minat baca rendah namun Indonesia di peringkat kelima paling cerewet di dunia. Jakarta, bahkan, adalah kota paling cerewet di dunia maya: 15 twit per detik. (h/nov/*)

‘Virus’ ............................................. Dari Halaman. 1 Disparekraf Sumbar, katanya, tidak hanya fokus kepada penyelenggaraan TdS semata, namun juga fokus terhadap pertumbuhan dan perkembangan komunitas sepeda. “Kita berharap, semakin banyak warga yang mau bersepeda dan bergabung dengan komunitas,” ujarnya. “Sejak pelaksanaan TdS pertama hingga yang ke sembilan, aktifitas bersepeda di Sumatera Barat semakin gencar. Di Sumbar kini semakin banyak pegiat sepeda, baik yang individual maupun yang tergabung dalam klub, ini juga menjadi salah satu bukti kesuksesan TdS,” kata Didit. Delmi Wardi, salah satu penggiat sepeda di Kota Padang menyebutkan, adanya perhelatan Tour De Singkarak, sedikit banyaknya juga membawa dampak positif bagi perkembangan aktifitas sepeda di Sumatera Barat. Banyak sekarang, anak muda termotivasi melakukan aktifitas sepeda, baik untuk kesehatan maupun yang prestasi. www.harianhaluan.com

“Tour de Singkarak, sudah mampu membuka mata, jika sepeda saat sekarang tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi semata. Namun juga sudah berperan menjadi alat olah raga dan bahkan alat untuk berekreasi,” kata Delmi. Tak hanya itu saja, tambahnya, sepeda saat ini juga sudah menjadi sarana interaksi sosial bagi sebagian besar masyarakat. Banyaknya organisasi klub sepeda, bukti jika sepeda tidak semata menjadi moda transportasi saja. Selama ini, kata Delmi, masyarakat Sumatera Barat hanya menjadi penonton di kala Tour de Singkarak diselenggarakan. Nah dengan semakin maraknya keberadaan klub dan atlet yang ada, tidak menutup kemungkinan, di tahun selanjutnya, atlet asal Sumatera Barat mampu berperan banyak bahkan menjadi atlet yang mampu bersaing dengan pebalap lainnya. “Iven sport tourism sedikit banyak sudah memberikan pe-

ngaruh. Walau sebenarnya aktifitas sepeda, baik sepeda santai maupun sepeda gunung sudah marak sejak tahun 2001 lalu,”kata Delmi Wardi, Kamis 2 November 2017. Saat ini, lanjut Delmi, anggota klub sepeda yang ada, sudah memiliki cikal bakal atlet yang cukup banyak. Tinggal saja dipoles agar mampu menjadi atlet yang bisa bersaing di setiap iven balap sepeda, termasuk juga Tour de Singkarak. Iven Sport Tourism bertaraf Internasional, Tour De Singkarak 2017 sebentar lagi akan ditabuh. Grand start di Istano Basa Pagaruyung, Kabupaten Tanah Datar, 18 November 2017. Sebanyak 20 tim yang berasal dari 13 negara tetangga bakal unjuk kebolehan menyelesaikan seluruh tantangan di sembilan etape dan memperebutkan total hadiah Rp 2,3 miliar. Ke sembilan etape tersebut memiliki total panjang lintasan 1.250 kilometer.(h/rel/nov)

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

7

Kaliandra ........................................ Dari Halaman. 1 Tidak hanya itu, daun tanaman Kaliandra juga sangat baik untuk ternak hewan karena mengandung protein yang tinggi hingga bagus untuk meningkatkan produktifitas hewan ternak. Kayunya juga bisa digunakan untuk kayu bakar, namun uniknya tidak mengeluarkan asap saat dibakar. Yang terpenting, kayu Kaliandra memiliki berat jenis antara 0,5 - 0,8 dan dapat menghasilkan panas sebanyak 4200 kkal/kilogram sehingga dapat digunakan sebagai bahan baku pelet kayu. Pelet kayu adalah bahan bakar berbasis biomassa yang lebih ramah

lingkungan dari batu bara. “Jadi masyarakat dapat menjadikan tanaman Kaliandra ini sebagai pundi-pundi uang,” katanya. Dinas Kehutanan Sumbar menurutnya terus mendorong masyarakat untuk memanfaatkan tanaman Kaliandra itu sebagai lumbung energi. Bahkan, di Sumatra, Sumbar yang pertama mendorong pemanfaatan tanaman itu dan telah menjadi lirikan investor baik itu skala nasional dan internasional. “Di Sumatera kita yang pertama. Kalau secara nasional pemanfaatan Kaliandra sudah dilakukan di daerah Jawa dan Kalimantan,” tambahnya.

Budi daya tanaman kaliandra juga sangat mudah, dimulai dari pembibitan, dan penanaman. Bibit kaliandra dapat di peroleh dengan cara mendapatkan bibit unggul atau dengan memotongmotong tanaman kaliandra yang sudah tua dan sehat dengan ukuran panjang kurang lebih 20-30 cm. Sementara itu proses tanam kaliandra hanya dengan cara menancapkannya pada tanah tanpa harus menggemburkan tanah terlebih dahulu. Panen tanaman Kaliandra untuk daun dan buah bisa dilakukan setelah masa tahun mencapai satu tahun. (h/ nov/*)

Dari ................................................ Dari Halaman. 1 Saat ditemui Haluan, Selasa (1/ 11), di Kampus STIH Padang, Davip sambil santai menceritakan awal mula tertarik ke dunia tarik suara. Mulanya ia hanya menjadikan bidang ini sebagai pengisi waktu kosong. Selanjutnya ia semakin tertarik menciptakan lagu dan membawakan tembang. Ini dipicu juga atas keprihatinannya melihat kondisi zaman sekarang, di mana pergaulan generasi muda terkadang sudah melampui batas, kemudian banyaknya corak dan ragam orang-orang untuk mendapat sesuatu dengan menghalalkan berbagai macam cara. Berangkat dari fenomena ini, Davip kemudian menciptakan sejumlah lagu yang tujuannya untuk edukasi di tengah masyarakat. Lebih jauh, ayah dua anak itu menceritakan, sejauh ini lagunya yang telah siap dan beredar di media sosial ada sekitar 10 lagu. “Dalam pembuatannya, lagu yang berjudul ‘Anak Sia Ko’, ‘Kanalah Iduik Ka Mati’, serta ‘Ikrar STIH’, dibantu oleh mahasiswa kami saudara Hariyanto, Amrinizal serta

musisi Agus Suherman dan musisi kondang sekaligus arrangement music oleh Fery Zein,” ujar Davip Maldian, yang akrab disapa Andi tersebut. Semua lagu yang diciptakan Davip dibuat dalam kurun waktu kurang lebih 2 bulan. Judul-judul lagu tersebut dintaranya, ‘Anak Sia Ko’, ‘Ampuni Aku’, ‘Ikrar STIH’, ‘Bahayo ‘Narkoba’, ‘Manuntuik Ilmu’, ‘Kanalah Hiduik Ka Mati’, ‘Kampus Tacinto’, ‘Tarimo Kasih Guru’ dan ‘Rindu Taragak Basuo’. Tiga lagu sudah siap video klipnya. Bisa ditonton di youtube dengan judul ‘Anak Sia Ko’ STIH Padang. Kemudian, dalam waktu dekat ia juga akan menyiapkan 2. Disebut Davip, tujuannya menciptakan lagu bukanlah untuk mencari nama atau kekayaan, melainkan untuk membangun karakter anak bangsa terutama di ranah Minang ini. Di samping itu untuk membangun dan mendidik, menanamkan cinta tanah air, menyadari arti sebuah kehidupan dan sangat terpenting menyampaikan pesan moral lewat lagu. Bagi pria kelahiran Pariaman ini, tidak ada yang tak mungkin,

‘man jadda, wa jada’, barang siapa yang bersungguh-sungguh maka ia mendapatkanya. “Yang terpenting adalah adanya keseriusan, keyakinan, dan ketekunan. Maka sesuatu diimpikan insya Allah bisa terwujud,” katanya. Bicara tentang rekaman untuk album, ulasnya lagi, sejauh ini ia belum ada niat ke sana. Keinginan awalnya adalah menciptakan dan membawakan lagu yang bermanfaat yang bisa membuat orang lain senang dan terhibur. Namun demikian andaikan ada produser yang tertarik dengan lirik-lirik yang ia punya, Davip juga tak menolak untuk melahirkan album. “Bagi saya bisa terus berbuat, melahirkan karya seni khususnya musik akan terus dilakukan. Selagi umur ada, hayat dikandung badan, saya akan terus berkarya demi ranah Minang tercinta,” tuturnya berkaca-kaca. Baru-baru ini Davip juga mendampingi Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah dalam rangka launching lagu kebangsaan yang menanamkan semangat cinta tanah air. (h/len)

Jadilah ............................................ Dari Halaman. 1 Misalnya mereka yang bergerak di organisasi sosial, memperjuangkan hak-hak kaum perempuan, anak, dan memperjuangkan hak-hak buruh, yang memperjuangkan halhal yang menyangkut hajat hidup masyarakat tanpa dibayar. Golongan orang-orang ini, yang merupakan ‘pahalwan’ masa kini, kata Saidal harus dibantu dan mendapat perhatian pemerintah. Baik dalam bentuk anggaran ataupun pendampingan jika mereka mendapat masalah karena perjuangan yang dilakukan. “Sebagai contoh, TKI yang berangkat legal untuk bekerja di luar sana, mereka itu adalah pahlawan devisa. Memberi keuntungan untuk negara, namun saat mereka tersandung masalah di luar negeri tak jarang mereka tidak terperhatikan, mestinya ada bantuan hukum dan pendampingan untuk para TKI yang berangkat secara resmi tersebut,” tegas Saidal. Begitu juga bagi kelompokkelompok yang memperjuangkan hak-hak perempuan dan anak. Mereka, sebut Saidal harus mendapat perhatian. ‘Pahlawan’ Masa Kini Setiap kita, mungkin juga sebagian, tentunya setuju dengan kalimat ini, “setiap orang bisa menjadi ‘pahlawan’ dengan caranya masing-masing”. Tak sedikit generasi penerus bangsa yang saat ini layak disebut ‘pahlawan’, tentunya berkat andil dan kiprah mereka untuk masyarakat, untuk kejayaan dan keharuman nama bangsa dan negara, di berbagai bidang. Di Sumatera Barat misalnya, ‘pahlawan-pahlawan’ masa kini tersebut memberikan kontribusi nyata mereka. Misalnya dalam hal memperjuangkan perlindungan perempuan, seperti yang dilakukan Direktur Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Women’s Crisis Center (WCC) Nurani Perempuan Sumbar, Yefri Heriani. Sebagai LSM yang giat memperjuangkan dan mendampingi perempuan-perempuan korban kekerasan, Yefri menilai terlalu tinggi rasanya jika predikat ‘pahlawan’ masa kini disematkan pada ia dan timnya di Nurani Perempuan. Namun demikian, kata Yefri, Nurani Perempuan beserta relawan yang ada didalammya berterimakasih yang sebesar-besarnya jika apa yang dilakukan organisasinya dinilai sebagai ‘pahlawan’. Terkait kegiatan Nurani Perempuan, menurut Yefri, LSM ini hadir berangkat dari kegelisahan banyaknya kekerasan yang terjadi pada perempuan di Sumbar. Padahal Sumbar sebagai daerah yang menempatkan perempuan pada posisi terbaik. Tahun 2016 lalu, sebanyak 104 kasus kekerasan terhadap perempuan dilaporkan ke Nurani Perempuan. Sementara tahun 2017 sekarang, sebanyak 78 kasus kekerasan terhadap perempuan juga diterima oleh Nurani Perempuan. “Ini baru yang dilaporkan, di

luar sana masih banyak kasus kekerasan terhadap perempuan yang tidak dilaporkan,” timpal Yefri. Persoalan kekerasan yang ditemukan LSM Nurani Perempuan diantaranya menyangkut perkosaan, KDRT, dan perdagangan manusia. Dengan banyaknya masalah yang dialami perempuan korban, ini membuat tim Nurani Perempuan semakin tertantang untuk membantu dan mendampingi perempuan korban kekerasan mendapatkan keadilan, perlindungan dan mendapatkan pemulihan. Saat ini ada sekitar 12 orang menjadi relawan di Nurani Perempuan, yang memperjuangkan hakhak kaum lemah pastinya. Dalam perjalanan, mereka mendampingi perempuan korban kekerasan. Sejumlah tantangan juga dihadapi oleh tim Nurani Perempuan. Pertama tantangan yang datang dari korban sendiri. Karena pengalaman kekerasan yang dialami dan pandangan tidak baik terhadap mereka dari masyarakat, membuat perempuan korban kekerasan tidak mau buka suara atas apa yang mereka alami. Di lain sisi, untuk bisa mendampingi perempuan korban kekerasan, relawan Nurani Perempuan harus membuat korban mau bersuara dan menceritakan apa yang telah dialami. Selain tantangan dari korban, lembaga Nurani Perempuan juga kerap mendapat ancaman dari keluarga korban atau mereka yang tidak suka dengan kegiatan Nurani Perempuan dalam memperjuangkan hak-hak perempuan. Sementara bicara dukungan anggaran dari APBD untuk mendukung kegiatan Nurani Perempuan, sejauh ini LSM ini sama sekali belum pernah mendapatkan. Nurani Perempuan baru hanya mendapatkan bantuan dari Komnas HAM, meski tidak banyak. “Ada atau tidak ada anggaran, kami di tim Nurani Perempuan akan tetap memperjuangkan hakhak kaum perempuan,” tegas Yefri. Serupa tak sama, hal yang dilakukan sosok ‘pahlawan’ masa kini lainnya yang ditemui Haluan yaitu Edo Gunawan Pratama, seorang relawan dari Aksi Cepat Tanggap (ACT). Lelaki kelahiran Taratak Bakureh, Kabupaten Solok Selatan, 1 Mei 1989 ini bergabung dengan ACT sejak April 2017. Edo mengatakan, ACT adalah salah satu kelompok relawan yang bergerak di bidang kemanusiaan dan kebencanaan. ACT diresmikan tahun 2015 dengan pusat kegiatannya dimulai dari kegiatan tanggap darurat, program pemulihan pascabencana, pemberdayaan dan pengembangan masyarakat, serta program berbasis spiritual seperti kurban, zakat dan wakaf. “Menjadi seorang relawan menjadikan kita sebagai pribadi yang bermanfaat bagi banyak orang, sehingga masa muda menjadi lebih berarti. Selain itu, kita mendapat banyak pengalaman  Redaktur: Nova Anggraini

ketika berada di lapangan, serta menaklukkan beberapa tantangan baik dari diri sendiri maupun yang berasa dari luar,” katanya pada Haluan. Ia mengatakan, sebagai seorang relawan ia sudah menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang tertimpa bencana di beberapa daerah, seperti di Kabupaten 50 Kota, Solok Selatan, Pasaman, Mentawai, Pesisir Selatan, Padang dan Bukittinggi. “Bantuan yang sudah dikumpulkan oleh ACT dari para donasi yang peduli dengan kehidupan masyarakat, disalurkan di daerah yang tertimpa bencana baik yang di dalam maupun luar negeri,” ucapnya. Untuk luar negeri, ACT sudah menyalurkan bantuan ke beberapa negara seperti daerah konf lik Timur Tengah, Palestina dan Suriah, serta Somalia dan membantu muslim yang ada di Myanmar, Rohingya. Lelaki yang saat ini menjadi Marketing Komunikasi ACT Sumatera Barat ini mengatakan, sebagai seorang relawan tidak mengharapkan imbalan apa-apa selain dapat membantu masyarakat yang membutuhkan. “Sebagai seorang relawan, merupakan kepuasan batin bagi diri sendiri setelah berhasil membantu masyarakat yang membutuhkan. Segala sesuatu yang diperbuat dengan ikhlas akan mendapat balasan oleh sang maha pencipta sesuai dengan apa yang kita niatkan,” ucapnya. Perhatikan Veteran Terkait apresiasi dan perhatian untuk pahlawan pejuang kemerdekaan, anggota Komisi V DPRD Sumbar Saidal Masfiyuddin menegaskan, mereka telah mendapat anggaran dari pusat sebagai apresiasi terhadap perjuangan mereka. Anggaran pusat yang diperuntukkan bagi pahlawan kemerdekaan ini biasanya digunakan untuk membantu kebutuhan biaya hidup. Ini berlaku bagi yang masih hidup, sementara jika yang bersangkutan telah tiada keluarga sang pejuang biasanya akan mendapatkan santunan juga sebagai bagian dari keluarga veteran tentunya. Ditambahkan Saidal, bicara dari APBD, perhatian juga diberikan oleh pemerintah daerah. Bentuknya adalah membantu pembangunan gedung Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) atau yang lebih dikenal organisasi veteran. Tahun 2017 sekarang menurut Saidal sekitar Rp150 juta diperuntukkan untuk mendukung pembangunan gedung LVRI ini. Meski kemarin sempat terevaluasi oleh Kemendgari DPRD telah menjawab akan pentingnya dukungan anggaran untuk LVRI. “Kalau untuk membantu biaya hidup kita memang tidak menganggarkan di APBD, sebab itu sudah ada di pusat. Karenanya kita masuk dalam membantu gedung ini,” ulas Saidal. (h/len/mg-eby/nov)  Layouter: Luther


8

DUNIA ANAK

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Pentingnya Mengajak si Kecil Bicara A PAKAH Ibu sering menyanyikan lagu, mengobrol, atau bermain bersama si Kecil? Saya pun sering melakukannya sejak ia lahir. Saat itu, saya berharap perkembangan si Kecil untuk berbicara bisa lebih optimal.

Mungkin hal tersebut terlihat aneh di mata orang lain. Namun, saya sebetulnya sedang melatih anak berbicara, lho! M enga p a ini penting dan kapan saatnya mengajak si Kecil belajar bicara? Yuk, simak informasi yang saya dapatkan dari

berbagai artikel tumbuh kembang anak, Bu.

Pentingnya Berbicara dengan si Kecil Sejak Bayi Menurut artikel yang saya baca, 80% otak bayi mengalami proses tumbuh kembang optimal dalam tiga tahun pertama. Otaknya akan mulai bisa berpikir, belajar, dan memproses informasi dari lingkungan sekitarnya. Proses ini disebut sinapsis. Semakin sering Ibu mengajaknya berbicara, semakin cepat proses sinapsis berjalan. Hal ini akan menguatkan kemampuan berbahasa dan belajar si Kecil, Bu. Cara Mengajari si Kecil Berbicara Umumnya, si Kecil sudah mulai berbicara kepada Ibu sejak ia dilahirkan. Bahkan, si Kecil juga mulai belajar memahami perkataan Ibu. Namun, bahasa yang baru ia kuasai adalah tangisan. Untuk itu, Ibu bisa mulai mengajaknya berkomunikasi sedini mungkin. Ini dia beberapa cara berbicara dengan si Kecil sesuai usianya.  0-3 Bulan Pada usia ini, meski si Kecil baru bisa berkomunikasi melalui tangisan, ia mulai mengenali sejumlah bunyi dan kata-kata. Oleh karena itu,

Ibu bisa mulai menyanyikan lagu anak-anak dan memanggil namanya. Jadi, ia bisa belajar merespon panggilan.

 4-6 Bulan Si Kecil umumnya akan mulai mengoceh dan menggerakan bibirnya di usia ini. Jadi, Ibu bisa mengucapkan kata sederhana secara berulang di depan wajahnya agar gerak bibir Ibu bisa ia tiru. Pastikan artikulasi Ibu jelas, ya.

 7-9 Bulan Perkembangan otak bayi pada tahap ini membuatnya mulai memahami konsep sebuah kata. Misalnya, dadah berarti selamat tinggal. Masa ini adalah saat yang tepat untuk Ibu mulai membacakan dongeng. Walau belum mengerti sepenuhnya, si Kecil akan belajar mengenai intonasi, nada suara, dan pelafalan dari cerita Ibu.  10-12 Bulan Pada usia ini, si Kecil mulai bisa mengontrol bunyi dari mulutnya, Bu. Umumnya, kata-kata pertama muncul pada masa ini. Kata-kata pertama biasanya berkaitan dengan salam, seperti halo dan dadah, atau obyek yang ia kenal, seperti mama, papa, atau nama hewan peliharaan. Ucapannya terdengar lebih jelas karena ia berusaha meniru Ibu. Oleh sebab itu, ada baiknya Ibu melafalkan kata dengan baik dan benar. Ajak si Kecil berbicara seperti orang dewasa supaya otaknya terstimulasi untuk kemampuan berbahasa. (h/net)

Singa dan Tikus

D

ALAM sebuah hutan lebat tampaklah seekor singa sedang tidur pulas. Suara ngoroknya terdengar keras. Sungguh nenyak tidurnya. Tiba-tiba, ada seekor tikus lewat di depan wajahnya. Singa terkejut dan terbangun. Singa itu pun lalu dengan cepat menangkap si tikus dan hendak membunuhnya. Si Tikus memohon supaya diampuni. “Ampuni aku tuan,” katanya. “Jika kamu mau mengampuni

aku, suatu saat nanti akan kubalas kebaikanmu,” lanjutnya Singa tertawa, lalu melepaskan tikus itu. Lagi pula dalam hatinya memakan tikus tak akan membuatnya kenyang. Lalu singa meneruskan tidurnya di bawah sepokok kayu nan rindang yang di hembus angin sepoi-sepoi. Beberapa hari kemudian, saat sedang berjalan-jalan di hutan, singa tertangkap oleh sekelompok pemburu. Singa diikat erat-erat dengan tali akar yang kuat. Para pemburu

meninggalkan singa dan rencananya diambil keesokan harinya, saat tenaganya sudah habis dan singa tidak bisa melawan lagi. Si singa berusaha membebaskan diri. Dengan segala upaya dan tenaga singa mencoba memutuskan tali ikatannya. Tapi usahanya tak berhasil. Tali-tali itu terlalu kuat. Dia pun mengaum untuk meminta tolong. Si tikus mendengar auman singa dari kejauhan, lalu datang untuk membantunya. Dia menggigiti talitali yang mengikat singa sampai

putus. Setelah singa terbebas dari perangkap para pemburu, tikus lalu berkata kepadanya. “Dulu kamu tertawa saat aku berkata bahwa suatu saat aku pasti akan membalas kebaikanmu. Sekarang sudah terbukti bukan? Aku, seekor tikus, bisa menyelamatkan kamu, seekor singa!” Singa hanya bisa terdiam. Dia berlalu sambil mengucapkan terima kasih pada tikus. (Diceritakan kembali oleh Andri Yusran).

FHADILATUL HUSNA

Rajin Membaca dan Pintar Kaligrafi PADANG, HALUAN — Membaca adalah jendelanya dunia, dengan membaca bisa mengantarkan kita menjadi pribadi yang sukses dimasa depan. Itulah pesan yang selalu diingat oleh Fhadilatul Husna. Siswa yang kerap disapa Fadhila ini, mulai dilatih rajin membaca oleh keluarganya sejak mulai mengenai huruf di bangku Taman Kanak-kanak (TK) hingga sekarang sudah menjadi kebiasaanya. Bebekal kebiasaan yang rajin membaca, mengantarkan gadis kelahiran 5 Desember 2004 ini meraih berbagai macam prestasi yang selama ini tidak pernah terfikirkan oleh dirinya. Berbagai macam prestasinya ialah selalu menjadi juara kelas di sekolahnya. Disamping itu, Fadhila juga meraih berbagai macam medali dan piala dalam lomba cerdas cermat, baik tingkat sekolah, maupun kabupaten atau kota. Tak hanya itu, ia juga pintar dalam menggambar

Siswa yang kerap disapa Fadhila ini, mulai dilatih rajin membaca oleh keluarganya sejak mulai mengenai huruf di bangku Taman Kanak-kanak (TK) hingga sekarang sudah menjadi kebiasaanya. kaligrafi, hingga terpilih mewakili sekolahnya dalam lomba kaligrafi tingkat sekolah. Dalam kesehariannya, gadis yang hobinya membaca dan menggambar ini menghabiskan waktunya dengan belajar dan juga mengikuti beberapa kegiatan belajar tambahan di luar jam sekolah. Kesibukannya yang begitu padat menjadikan siswa yang citacitanya menjadi Dokter ini memiliki ketahanan tubuh yang lemah. Ia cenderung mudah sakit,

hingga membuat ia lebih kurus dibanding teman-temannya. Namun, hal itu tidak menjadi penghalang bagi dirinya dalam berkarya dan berprestasi. Ia ingin membanggakan kedua orangtuanya dengan berbagai hal yang telah ia lakukan. “Hanya ingin membuat papa dan mama bangga dengan berb agai prestasi yang saya raih,”katanya. Kelebihan Fadhila adalah bisa menguasai semua bidang studi yang diajarkan di sekolah. Setiap ulangan atau ujian, ia selalu mendapat nilai yang terbaik dari teman-temannya. Namun, hal itu tidak menjadikannya sebagai pribadi yang sombong. Fadila memiliki banyak teman dan digemari oleh kawan-kawan sejabatnya karena kebaikan hati dan kelucuannya. Kepintarannya tidak membuat ia angkuh dan pelit dalam berbagi ilmu kepada temannya yang membutuhkan bantuan. (h/mg-eby)

NURY NAZIHA RAMADHAN Assalamualaikum. Hallo namaku Nury Naziha Ramadhan. Aku biasa dipanggil Nuri oleh ayah Mulya Ramadhan dan Mama Nurleli. Aku lahir 6 April 2015 lalu, jadi sekarang umurku sudah 2 tahun 6 bulan. Wah aku sudah besar juga ya. Aku tinggal di Komplek Jondul V Blok C15 Tabing. Melalui rubrik ini aku ingin kirimkan salam buat seluruh anak di Indonesia. ***

AYO MEWARNAI...!!

www.harianhaluan.com

 Redaktur: Afrianita

 Layouter: Irvand


AURA

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

9

Bergaya dengan

Sepatu Boots LAPORAN: RAHMA WINDA

SIAPA tak kenal dengan sepatu boots? Fashion item yang pada awal kemunculannya hanya dikenakan oleh pria ini, makin berkembang dan pada akhirnya dikenakan juga oleh wanita. JENIS sepatu ini mulai populer di tahun 1960 hingga 1970-an. Hingga kini, telah banyak bermunculan beragam model sepatu boots yang membuat fashion item ini tak pernah ketinggalan zaman. Sepatu boots memang terlihat keren dan trendy. Tak heran j i k a banyak wanita yang h obi mengenakan sepatu boots baik di acara formal maupun non formal. Sepatu boots ini selalu pas untuk dipadupadankan de-

RESEP

Cap Cay Goreng Bakso ISTILAH cap cay di dalam bahasa Indonesia sebenarnya berarti 10 macam sayur. Namun pada kenyataanya, banyak orang menyajikan cap cay goreng hanya beberapa macam sayur saja. Mereka terkadang menambahkan bahan-bahan makanan yang mereka miliki di rumah. Mereka bisa saja menambahkan cumi, udang, kekian, rambak perut ikan, ati ayam, dan sebagainya tergantung dengan selera can cita rasa masing-masing. Anda bisa juga mencoba resep ini yang sudah bertahuntahun kami pakai. Bahan: · 50 gram daging ayam yang sudah dipotong kecil-kecil · 200 gram sawi putih yang sudah dipotong · 5 buah bakso, diiris sesuai selera · 1 ikat sawi hijau yang sudah dipotong · 150 gram kembang kol yang dsudah dipotong · 1 buah wortel, dipotong memanjang · 1 sendok teh kecap ikan · 2 siung bawang putih yang dicincang kasar · 1 sendok makan saus tiram · ½ sendok teh garam · ¼ sendok teh merica · ½ sendok makan tepung maizena yang dicairkan dengan sedikit air

ngan rok, celana jeans atau bahkan dress sekalipun. Apalagi saat ini, jenis dan desain sepatu boots berkembang pesat sehingga makin banyak pilihan untuk tampil fashionable tanpa ribet dengan sepatu boots wanita. Salah satu toko sepatu booth wanita yang bisa menjadi referensi yaitu di Bellagio Basko Grand Mall. Berbagai macam model menarik tersedia di sana. Karyawan Bellagio Ririn menyampaikan, saat ini untuk sepatu boots wanita sedang tren berbahan beludru. Meskipun bahan tersebut sudah lama merebak, akan tetapi boots dengan bahan beludru masih digemari. “Banyak yang datang dan cari sepatu booth berbahan dasar beludru. Selain modelnya santai bahan tersebut juga ringan dan nyaman dipakai,” ungkapnya. Selain itu, salah satu jenis boots yang bisa dipadupadankan dengan segala gaya adalah ankle length

boo ts. Tingginya hanya sebatas mata kaki dan tak jarang sepatu ini dilengkapi dengan hak sepatu yang tinggi. Boots jenis pendek ini bisa dipadukan dengan gaun, legging, rok bahkan celana jeans. “Pilih ankle length boots yang berujung runcing untuk menampilkan kesan kaki ramping. Sedangkan jika ingin kaki terlihat lebih

panjang pilihlah ankle boots yang berhak tinggi. Bagi wanita yang memiliki tubuh berbentuk buah pir, cobalah mengenakan sepatu boots setinggi lutut alias ankle length boots. Boots dengan panjang selutut tersebut akan memberi kesan kaki yang lebih panjang dan ramping. Sepatu tersebut pas dipadukan dengan rok selutut

maupun gaun. Namun perlu hati-hati saat memilih ankle length boots. Jangan memilih sepatu yang memiliki detail horizontal, karena bisa menimbulkan kesan kaki yang lebih pendek. Pilih sepatu ankle length boots yang memiliki tumit untuk menimbulkan kesan lebih elegan dan modis.

Memilih Sepatu Boots 1. Boots selutut. Tipe boots ini cocok dikenakan kamu yang memiliki tubuh tinggi dan kaki yang berjenjang. Sehingga bagi yang memiliki paha tebal dan tubuh mungil sebaiknya hindari memakai sepatu boots jenis ini karena dapat membuat tubuh semakin terlihat pendek. 2. Boots wedges. Sepatu boots tipe ini dapat digunakan untuk berbagai bentuk tipe kaki, seperti kaki pendek maupun kaki panjang. Namun perlu membedakan bentuk cover dari sepatu boots ini. Bagi yang mempunyai bentuk kaki yang jenjang, bisa memakai wedges dengan cover penuh

atau bertali-tali. Sedangkan bagi yang mempunyai bentuk kaki pendek, sebaiknya pakai wedges dengan cover yang pendek atau hanya menutupi jari-jari kaki saja. 3. Ankle strap. Sepatu boots wanita jenis ini biasanya cocok dikenakan bagi mereka yang mempunyai kaki tinggi, kurus, dan jenjang. Supaya bentuk kaki yang panjang bisa terlihat lebih berisi, maka sebaiknya Anda menggunakan sepatu yang bertali. 4. Sepatu boots pump. Sepatu boots jenis ini cocok digunakan untuk wanita yang mempunyai bentuk kaki pendek. Namun sebaiknya gunakan sepatu boots

dengan bentuk cover terbuka atau hanya sekedar menutupi bagian jari-jari kaki saja supaya bentuk kaki t e r l i h a t s e m a k i n ramping. 5. Peep toe. Jenis sepatu boots yang satu ini mempunyai bentuk unik, yakni terbuka pada ujung kaki sehingga s eolaholah sebagian ujung jari kaki akan tampak mengintip. (h/*)

MELENGKAPI PERALATAN DAPUR

Pilih yang Sehat dan Berkualitas SAAT ini peralatan memasak atau peralatan dapur sudah sangat banyak dijual di pasaran. Dari mulai yang harganya mahal hingga yang harganya murah bisa kita jumpai. Begitu bervariasinya peralatan dapur yang dijual, baik di pasaran maupun di toko online tentu membuat kita bingung memilih. Namun Anda harus berpikir pengaruhnya bagi kesehatan anda. Penggunaan peralatan dapur yang tidak memenuhi standar, tentu bisa memicu timbulnya penyakit. Oleh karena itu, pilih peralatan dapur yang sehat, aman, namun berkualitas. 1. Perhatikan bahannya. Pemilihan bahan peralatan dapur erat kaitannya dengan kesehatan. Sebab bila salah memilih tentu berpengaruh bagi kesehatan kita. Bahan pembuat peralatan dapur sangat bervariasi saat ini mulai dari stainless steel, aluminium, besi, tembaga, plastik, dan juga kayu. Tipsnya adalah sesuaikan bahan pembuat peralatan dapur

dengan kegunaan peralatan tersebut di dapur. ·Stainlesssteeel. Bahan ini tahan panas namun cepat menghantarkan panas. Jika terkena api tidak menimbulkan kerak. Lemak yang berada di dalam makanan juga tidak bisa masuk ke dalam permukaan stainless steel. Oleh karena itu, gunakanlah bahan yang terbuat dari stainless steel untuk penggorengan, panci, alat kukus, alat pemanggang, sendok, dan lain-lain yang berhubungan dengan panas. ·Kaca. Bahan dari kaca bersifat solid, lemak dan minyak pun tidak bisa masuk ke dalam permukaan peralatan dapur berbahan kaca. Bahan dari kaca juga mudah dibersihkan, namun kaca terkadang tidak tahan terhadap panas dan memiliki beban yang cukup berat. Oleh karena itu gunakanlah kaca untuk peralatan dapur yang tidak berhubungan langsung dengan api, seperti piring, gelas, mangkuk, tutup panci, dan

lain sebagainya. ·Kayu. Sifat kayu ialah menyerap panas dan tidak menghantarkannya. Karena itu kayu sangat baik digunakan untuk spatula, sendok nasi, dan sendok sayur. Sayangnya pori-pori pada kayu bisa menyebabkan lemak dan minyak masuk ke dalamnya, karenanya perhatikan cara mencuci perabotan berbahan kayu. ·Plastik. Peralatan masak berbahan dasar plastik sebenarnya tidak terlalu baik jika digunakan secara terus menerus, terutama yang berhubungan dengan panas. Karena itu bahan plastik ini paling tepat digunakan sebagai landasan pisau, cetakan, dan tempat puding, atau roti. 2. Perhatikan cara perawatan. Cara perawatan sangat mempengaruhi ketahanan peralatan dapur itu sendiri. Tips membeli peralatan dapur agar bisa bertahan lama. ·Pilihlan peralatan dapur yang mudah d ibersihkan untuk menghindari debu

dan kotoran yang menempel. ·Jika memungkinkan, pilihlah peralatan dapur yang dapat dibongkar dan dipasang kembali karena memudahkan anda membersihkannya. ·Pilih peralatan dapur yang tidak memiliki warna mencolok. Hal ini untuk menghindari lapisan warna

tersebut larut ke dalam makanan. ·Pilih bentuk peralatan masak yang tidak terdapat siku-siku tajam, agar tidak membahayakan diri anda. 3. Harga. Tidak semua peralatan masak berharga mahal berkualitas baik, dan tidak semua peralatan masak berharga murah memiliki kualitas buruk. (h/net)

Cara Membuat: 1. Bawang putih ditumis hingga harum lalu tambahkan ayam dan daging bakso. Aduk hingga berubah warna 2. Tambahkan kecap ikan, saus tiram, garam dan merica, aduk rata sebentar lalu tambahkan sedikit air 3. Tambahkan wortel, sawi hijau, sawi putih dan kembang kol yang sudah dipotong-potong, aduk sampai rata 4. Tambahkan larutan maizena dan aduk kembali hingga masakan mengental 5. Angkat dan cap cay goreng siap disajikan. www.harianhaluan.com www.harianhaluan.com

 Redaktur: Devi Diany

   Layouter:Rahmi


10

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

OTOPRO

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Mobil Tua

Juga Butuh Perawatan Laporan: YUHENDRA

MEMILIKI mobil tua bagi sebagian besar orang adalah seni. Mobil tua memiliki daya tarik tersediri dimata pencintanya. Sama halnya dengan mobil-mobil lainnya, mobil tua pun juga membutuhkan perawatan yang rutin.

BUSI meurupakan komponen yang sangat penting untuk pengapian (kelistrikan) pada mobil, apalagi mobil tua, sangat perlu dilakukan pengecekan secara rutin. Ikwan sedang membersihkan busi serta mengutur jaraknya demi menciptakan pengapian yang bagus.

N

AMUN, perawatan p a d a mobil tua tentu saja tidak sama seperti mobilmobil pada umumnya. Mobil tua memiliki perawatan yang cukup rumit, mulai dari interior, eskterior, hingga bagian mesinnya. Hal ini disampaikan oleh Ikwan Sabri (28) kepada Haluan Rabu (1/11), di beng-

kel miliknya di Simpang Komplek Prumnas Kampung Pinang, Lubuk Basung Agam. Iwan sendiri memiliki bakat otomotif boleh dikatakan turunan dari orangtuanya. “Mobil tua ini, karena usianya yang cukup tua, sehingga dibutuhkan perawatan yang tepat agar kondisinya tetap bertenaga,” kata Iwan Lebih lanjut, ia mengata-

kan ada beberapa perawatan yang menadasar harua dilakukan oleh pemilik mobil tua ini, hal ink juga bisa dilakuka sendiri di rumah. 1. Cek Kondisi Mesin Secara Teratur Melakukan pengecekan mesin secara teratur merupakan satu hal yang wajib dilakukan oleh para pemilik mobol tua. Mesin mobil tua tentunya snagat rentan mengalami kerusakan karena usianya yang sudah cukup tua, sehingga akan sangat mudah mengalami kerusakan dan mogok ketika digunakan. Bila anda merasakan peforma yang menurun, maka anda bisa melakukan tune up. Untuk proses tune up sendiri anda bisa membawanya ke bengkel-bengkel terdekat. Tune up akan membuat mobil tua anda selalu dalam kondisi yang prima. Selain itu jangan lupa untuk melakukan pengecekan pada komponen-komponen mesin yang penting lainnya. 2. Perhatikan Penggunaan Oli dan Bahan Bakar Perhatikan penggunaan oli serta bahan bakar kendaraan. Hal ini akan sangat mendukung peforma mesin mobil tua anda. Mesin mobil tua yang berusia 10 tahun lebih tentunya membutuhkan asupan oli-oli mobil terbaik yang lebih ekstra dibandingkan mobilmobil pada umumnya untuk menjaga performa tetap maksimal. Untuk itu sudah menjadi kewajiban jika anda mela-

kukan penggantian setiap 2.500 km pada mobil tua anda. Dengan begitu, tingkat emisi mesin mobil anda bisa lebih ditekan sehingga meringankan beban kerja dari mesin kendaraan anda. Untuk proteksi yang maksimal, maka anda bisa menggunakan oli denga kriteria kekentalan yaitu SAE 10-40 W ataupun 15-40 W. Pastikan pula untuk memilih bahan bakar yang memiliki kandungan yang berkualitas. Jangan lupa untuk melakukan pengisian bahan bakar mobil anda secara teratur sehingga mencegah terjadinya pengeroposan di dalam tangki bahan bakar kendaraan anda. 3. Lakukan Pengecekan Rutin pada Kabel dan Ring Cek rutin tidak hanya dilakukan untuk mesen saja, namun juga perlu melakukan pengecekan pada komponen-komponen pendukung lainnya dalam cara merawat mesin mobil tua. Mulai dari kondisi kabel, ring, hingga karet-karet penyangga di dalam kendaraan tua anda. Untuk masalah kabel, coba perhatikan kondisi-kondisi kabel mobil anda. Apakah sudah mengalami getas, mengelupas atau masih dalam kondisi yang baik-baik saja. Kabel yang mengelupas tentu saja akan menyebabkan korsleting sehingga nantinya membuat mesin mobil tidak mudah untuk dinyalakan. Sehingga akan lebih baik untuk mengganti kabelkabel pada mobil anda jika

BAGIAN busi mobil yang dibersihkan.

sudah berkondisi tidak layak pakai. Bila ring mobil sudah terlihat melemah serta berkarat, maka segeralah untuk mengganti ring mobil dengan yang baru. Penggantian ring lama dengan komponen yang baru tetunya membuat aliran pada bahan bakar kendaraan menjadi lebih lancar. Sehingga membuat suara mesin kendaraan tidak menjadi kasar. 4. Pemeriksaan Rutin Kaki-kaki Mobil Permasalahan yang terjadi pada kaki-kaki mobil seringkali menjadi masalah bagi mobil-mobil yang berusia cukup tua. Banyak sekali kerusakan kaki-kaki mobil yang seringkali terjadi, mulai terdengar bunyibunyi kasar pada mesin kendaraan anda. Untuk itu sebelum hal tersebut terjadi pada mesin kendaraan anda akan lebih baik untuk selalu melakukan pengecekan rutin utnuk menghindari hal tersebut terjadi pada mobil tua kesayangan anda. Selain itu, jangan lupa untuk rutin membersihkan

“Nah itu tadi penjelasan mengenai cara merawat mesin mobil tua yang dapat anda lakukan sendiri di rumah,” ujar Ikwan Sabri. (*)

MENCOBA hidupkan mobil setelah dilakukan pengecekan mesin dan pengapian.

IKWAN Sabri sedang melakukan pengecekan bagian mesin mobil Hijet 1000.

SALAH satu kendaraan pelanggan.

RUMAH DIJUAL/ DIKONTRAKKAN

Dijual Rumah

mesin mobil tua anda. Anda bisa mempelajari Cara Membersihkan Mesin Mobil Tua dan melakukannya sendiri dengan rutin di rumah.

RUMAH DIJUAL RS SITI RESWARI, menerima persalinan umum dan BPJS, dan Reswari Florist menerima pesanan karangan bunga, Hub. 0852 6371

Luas tanah 360 m2. Lantai bawah dengan 4 kamar tidur 2 kamar mandi.. Lantai atas dengan 2 kamar tidur 1 kamar mandi dan ruang tamu. Terletak di jalan proma no. 3 Belakang Balok Bukittinggi. Sertifikat Hak Milik. Yang berminat hubungi Hp: 081319854811

BROTHER MASSAGE, Pijat Refleksi, tradisional dan capek2.oleh tenaga pria profesional dan berpengalaman. bersedia dipanggil ke tempat. Hub. 0822 8374 7141

RUMAH DIJUAL 1) Jl. H. Agus Salim II No.13 Padang, LT. 142, Lb. 81. 2) Jl. H. Agus Salim II No. 10A, LT.186, LB.80. Yang serius Hub : 081367378716

TRADITIONAL MASSAGE, MELAYANI PIJAT KEBUGARAN DAN PENGOBATAN, PEMIJAT PROFESSIONAL PRIA, HU BUNGI. 0822 8497 6339

DIJUAL RUMAH Luas Tanah 322 M2. Luas Bangunan 200M2. Lantai Atas 4 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi. Lantai Bawah 1 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi, Ruang keluarga Atas Bawah, Dapur dengan Kitchen Set(Atas-Bawah), Garasi, Carport. Sertifikat Hak Milik. Listirk 2200, Air PDAM. Lokasi : Jalan Lubuk Gadang No.1 RT03/ 03 Tangah Jua, Bukittinggi. Bagi yang Berminat Hubungi : 0813 1145 6658 atau 0821 7211 3991

DIJUAL CEPAT Kavling Taman Golf Residence 2 Sukajadi Batam. Harga 6.5 jt / meter nego. dengan luas 564 meter, view lapangan golf. Hubungi Yulhendri 08127004090

ELCI PRIVATER Private Bhs. Inggris untu pelajar SD, SLTP, SMA dan Umum. Guru datang ke rumah dan berpengalaman. Office : Jl Griya Lestari No. 15 Lubuk Begalung Padang. HP/WA : 0812 6785 5144

STOCKIST XAMTHONE PLUS, sedia paket hemat dan delivery, Dahsyat!, Insya Allah m enyembuhkan. Jln Gang Singgalang 4 Depan Rs. Ibnu Sina Padang, Call. 085274336308

DIJUAL MOBIL DIJUAL CEPAT. Mobil Ford Th.94, Kondisi Bagus, Warna Biru. Siap Pakai. Minat Hub : 082392218215 www.harianhaluan.com

MENCARI INVESTOR / PENYANDANG DANA Kami PT. Damar Rumput mencari Investor/Penyandang Dana untuk membangun Pabrik Minyak Kelapa Sawit (PKS) di Pessel. Yang berminat Hub : 0823 9063 5696  Redaktur: —Heldi Satria

 Layouter: Rahmi


11 MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

FESTIVAL BUDAYA DAERAH PADANG PANJANG

Membasuh Jiwa di Kota Serambi Mekah Laporan: APIZ JACKSON

Foto : Harry Sulistio

B

erbagai pertunjukan seni-budaya tersaji di Lapangan Anas Karim Kota Padang Panjang. Seniman silih berganti ambil kesempatan, untuk unjuk rasa lewat atraksi seni yang selama ini mereka geluti hingga mendarah daging. Mulai dari tari, silek, randai, musik tradisional dan kontemporer, serta pameran fotografi dan film, secara bergantian disajikan ke hadapan ratusan pasang mata. Ratusan pegiat seni dari berbagai sanggar dan komunitas seni budaya itu adalah para peserta dalam kegiatan Festival Budaya Daerah (FBD) yang digelar Pemerintah Kota Padang Panjang, melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Padang Panjang. Kegiatan yang digelar selama empat hari mulai Rabu (25/10) hingga Sabtu (28/10) lalu tersebut, menjadi wadah menyalurkan kreativitas dan lib ido berkesenian para pegiat SeniBudaya dari berbagai daerah yang ada di Provinsi Sumatera Barat. Beragam kegiatan maupun pertunjukan budaya seperti Tari,

Silek, Musik Tradisonal, hingga Randai, dan Atraksi Tapuak Galembong mampu menghipnotis masyarakat Padang Panjang yang ikut menyaksikan langsung kegiatan yang digelar di Lapangan Anas Karim tersebut. Tak hanya itu, Festival Band kategori umum dan pelajar hingga penampilan dari penyanyi Minang, grup band lokal sumbar, hingga penyanyi Nasional iku menyemarakkan kegiatan Festival Budaya Daerah tersebut. Disamping kegiatan denga model pertunjukan, Festival Budaya Daerah Padang Panjang juga diperkaya berbagai kegiatan lain serupa lomba dan pameran Fotografi, serta Festival Film. Beberapa penampilan saat Festival Budaya Daerah tersebut yakninya, Tari Masal Gebyar FBD dari Sanggar Taruko, Penampilan Musik Tradisi Daerah oleh Sanggar Gamarawa Padang Panjang, Tari Kreasi Taruko oleh Sanggar Taruko, Gamaik Lembuti, Atraksi Tapuak Galembong Sanggar Titian Aka, dan pergelaran Tari oleh Sanggar Alang Bangkeh Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Kota Padng Panjang Hendri Fauzan didampingi Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Busmar Candra mengatakan, Kegiatan FBD tersebut meru-

pakan salah satu langkah memertahankan Budaya Asli Minangkabau yang kian hari kian pudar tergerus perkembangan zaman dan teknologi. “Kami di Dinas Pariwisata dan Budaya sengaja membuat program FBD ini untuk tetap mempertahankan nilai-nilai Budaya Minangkabau. Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi wadah menyalurkan bakat para pegiat seni budaya di Sumatera Barat,” tutur Fauzan Ditambahkannya, ke depan ia berharap FDB dapat menjadi agenda tahunan yang dikemas lebih apik lagi, sehingga dapat menjadi daya tarik sendiri bagi para wisatawan yang datang ke Sumbar, untuk ikut menyaksikan

kegiatan ini di Padang Panjang. “Dengan ramainya kunjungan ke Padang Panjang, tentu secara tidak langsung juga berdampak kepada ekonomi masyarakat di Padang Panjang. Dan kami harap, iven ini juga dapat mendongkrak Ekonomi Masayarakat di Padang Panjang di masa yang akan datang,” pungkasnya. Salah seorang warga Kota Padang Panjang Andi Rajo Batuah mengaku juga berharap, kegiatan seperti ini dilaksanakan rutin setiap tahun. “Kegiatan bertema seni dan Budaya memang sangat dibutuhkan oleh Kota Padang Panjang, dengan adanya kegiatan ini maka tersalurlah bakat-bakat dan kreativitas masyarakat selama ini,” tuturnya. (*)

P erenggan

Menyusun Kamus dari Belakang

UDJI KAYANG ADITYA SUPRIYANTO (Pemungut kamus dan pengelola Bukulah!)

D

i Jakarta, pemilihan gubernur dan wakil gubernur terpanas sepanjang masa telah usai. Meski penuh polemik, kita tetap boleh mengucap selamat kepada Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang berh asil mencapai ambisinya. Salah satu keunggulan www.harianhaluan.com

pasangan itu, terutama Anies, adalah retorika politiknya di masa-masa kampanye. Anies dinilai bertutur kata lebih santun dan bijak ketimbang calon gubernur lainnya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Kehadiran kata “pribumi” pada pidatonya pun bisa jadi ia sengaja dalam rangka memanaskan isu SARA (suku, agama, ras, dan antargolongan) yang telah tersulut. Salah satu ciri khas retorika Anies, jika kita perhatikan, adalah kalimat-kalimat berima. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2007), definisi rima ialah “pengulangan bunyi yang berselang, baik di dalam larik sajak maupun pada akhir larik sajak yang berdekatan”. Rima yang paling kita kenali dan akrabi barangkali rima akhir. Pada masa-masa sekolah, kita mengenal rima untuk membedakan jenis karangan. Misalnya, pantun kita kenali dari susunan rima. Sutan Takdir Alisjahbana (2004) menulis, “ikatan pantun terjadi dari empat bais yang bersajak bersilih dua-dua: a-b-a-

b.” Sedang syair, lazimnya kita kenali bersajak a-a-a-a. Alisjahbana mencontohkan dalam Syair Burung Pungguk, “Dengarkan tuan mula rencana/ Disuratkan oleh dagang yang hina/ Karangan janggal banyak tak kena/ Daripada paham belum sempurna.” Di era kapitalisme lanjut ini, rima menjadi semakin penting. Bahasa-bahasa iklan mesti memperhatikan rima. Bagi copywriter (penulis naskah iklan), mempersenjatai d iri dengan rima adalah niscaya. Dian Mustikaningrum misalnya, ia adalah copywriter yang terbiasa membuat daftar pendek kata berima ketika harus menulis naskah iklan. Tentu, tujuannya untuk menghasilkan iklan yang ringkas, memikat, dan mudah diingat. Dian kemudian meningkatkan penyusunan daftar kata berima dari semula sekadar kebiasaan menjadi metode. Dian lalu menjelmakan metode itu sebagai Kamus Berima: Pegangan Praktis Kumpulan Kata Berharmonis (2012).

Dian menjelaskan maksud penyusunan Kamus Berima, “kamus ini lahir setelah penyusun merasa kesulitan mencari kata berima dengan mengandalkan kamus biasa. Sebagai penulis naskah iklan, penyusun dituntut untuk merangkai kata yang mudah dipahami dan mudah diingat. Salah satu faktor pendukung kemudahan untuk diingat adalah rima. Biasanya, bunyi berima sama diharapkan berada di akhir setiap kata, meskipun terkadang bisa juga di awal atau pun di tengah. Kendati demikian, kamus ini memang lebih diprioritaskan rima di akhir kata mengingat bunyi rima akhir yang biasanya banyak digunakan.” Penyusunan kamus Dian kemudian mendapat beberapa komentar. Direktur Bidik-Phronesis Publishing, Riko, menulis, “ide dasar kamus ini sebenarnya sangat sederhana, yakni mengakomodasi keperluan orang-orang yang hendak mencari kata yang satu rima. Kesederhanaan ini barangkali bisa dituduh sebagai upaya ‘menoleh ke belakang’.”

Berkebalikan dengan kamuskamus pada umumnya yang disusun berdasarkan huruf pertama, Kamus Berima disusun sesuai akhiran kata. Saat menengok daftar isi, kita akan berjumpa dengan akhiran-akhiran, seperti: -a, -ab, -ad, -ae, af, dan seterusnya hingga -oz. Pada dasarnya, pengurutan akhiran mengikuti pola a-i-u-e-o. Akhiran -a lebih dulu tampil, disusul -i, -u, -e, -o, berikut berbagai turunannya. Dian sekadar memberi petunjuk penggunaan teramat singkat. Barangkali ia sadar bahwa kamus yang disusunnya tidak ribetribet amat. Jika “Anda ingin membuat judul mengenai anting batik”, Dian mencontohkan, “judul pertama yang ada di kepala Anda adalah ‘Anting Batik Cantik’. Karena bosan dengan rima ‘ik’, Anda memutuskan mencari rima ‘ing’. Carilah rima ‘ing’ di daftar rima. Judul alternatif, rima ‘ing’: ‘Aksi Canting pada Anting’.” Petunjuk kedua yang diberikan Dian berkenaan dengan ucapan Idul Fitri. “Bila bingung mau memulai  Redaktur: Juli Ishaq Putra

dengan rima yang mana, mulailah dari rima yang berasal dari Idul Fitri dan Lebaran, yaitu rima ‘i’ dan rima ‘an’ (dari Lebaran). Putuskan rima mana yang ingin digunakan, selanjutnya cari rima yang diinginkan di daftar rima,” tulis Dian. Meski Kamus Berima sebetulnya hanya mendaftar kata berdasarkan rimanya saja tanpa disertai pengertian, dan kita pun membayangkan penyusunannya relatif gampang, kehadiran kamus alternatif ini tetaplah penting. Memang, aplikasi kamus di komputer seumpama KBBI Offline 1.5.1 menawarkan pilihan mencari kata berdasarkan akhiran. Namun, yang teknologis hanya menawarkan kepraktisan semata. Kecepatan teknologi memenggal metode yang terbentuk bersamaan dengan kita mengakrabi kamus. Kita tak bisa semata-mata menganggap kamus sekadar pengumpul katakata. Kamus menandai pula metode berpikir kita. Teknologi sekadar substitusi pengumpulan kata-kata, tanpa selalu memiliki sertaan metode berpikir selain kepraktisan. [*]  Layouter: Syamsul Hidayat


12

TUTURAN

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Persimpangan Berdarah Trah W

“J

angan jauh-jauh, Alia!” imbau seorang lelaki berperawakan sedang dan tinggi. Adalah Ali, seorang pekerja kuli panggul di pasar. Saban sore ketika ia tidak bekerja, Ali menerima resparasi alat elektronik apa saja yang dibawa pelanggan. “Ya, Ayah!” balas Alia, anak Ali tanpa menoleh pada ayahnya. Ia terlalu asyik bermain bersama Aisya, teman sebayanya. Alia adalah anak berusia 10 tahun. Ia tidak sekolah akibat perang sipil yang sudah berlangsung dua tahun menghancurkan satu-satunya sekolah di daerah tempat tinggalnya. Alia tinggal berdua bersama Ayahnya—sedangkan ibunya telah meninggal 5 tahun lalu karena serangan Demam Berdarah (DBD). Kenyataan itu membuat Alia harus ikut bekerja. Saban pagi, Alia menjajakan roti sebentuk mirip piring—agak pipih dan lebar— bikinan tetangganya, seorang wanita paruh baya. Sore di pemukiman kumuh itu tidak begitu ramai. Suara ledakan dan bangunan yang runtuh di kota sebelah terdengar sampai ke pemukiman itu. Perang sipil yang sudah berlangsung dua tahun telah merenggut kebahagiaan semua orang. Saban malam selalu saja ada orang-orang yang mengetuk pintu untuk meminta pertolongan tempat tinggal sementara. Mereka terpaksa harus pindah akibat rumah yang mereka tinggali hancur digempur rudal. Penjagaan di setiap pemukiman juga sangat ketat. Pemimpin kaum pemberontak menyebarkan pasukan hingga ke pusat-pusat pemukiman padat penduduk. Kata mereka, ini merupakan tindakan penjagaan agar masyarakat merasa aman dan nyaman. Kenyataannya, tindakan itu untuk malah menarik simpati masyarakat kepada kaum pemberontak. Agar masyarakat mau membantu

kaum pemberontak dalam melancarkan serangan. Dengan kelicikan mereka, kaum pemberontak selalu memberikan doktrin yang menyudutkan pemerintahan. *** Pagi kembali menyapa pemukiman tempat Alia tinggal. Nyanyian burung sudah tidak terdengar lagi. Mereka sudah bermigrasi ke daerah yang jauh dari suara ledakan rudal. Setiap kali pagi hadir, masyarakat di sekitar lokasi perang disapa oleh suara sirine, pertanda seluruh pasukan harus bersiap untuk kembali berperang. Ali tengah bersiap untuk pergi bekerja. Di rumah yang hanya ada

kamar, dapur, dan kamar mandi itu, tidak banyak yang harus Ali bereskan. “Kamu kenapa pakai baju merah, Alia?” “Ya, Ayah. Alia suka warna merah,” jawab Alia sambil merapikan jilbab panjang berwarna senada bajunya. “Baiklah. Ayah pergi dulu ya, Nak. Alia hati-hati di rumah. Jangan jauh-jauh dari pemukiman,” tukas Ali sambil mencium kepala Alia. “Ya, Ayah.” Setelah bersiap-siap, Alia mendatangi rumah Bibi Fatimah, tetangga pembuat kue yang sering dibantu Alia untuk menjualnya ke jalanan. “Assalamualaikum...”

“Waalaikumsalam. Alia, kemarilah, Nak!” sila Bibi Fatimah yang tengah menata kue di dalam keranjang anyaman bambu. “Nah, Alia, ini kuenya, Nak. Hati-hati membawanya, ya.” “Iya, bibi. Alia pergi dulu. Assalamualaikum.” “Waalaikumsalam.” Alia tidak menjajakan kuekue tersebut ke pasar. Ia lebih memilih arah ke sebuah persimpangan yang banyak dilalui orang. Matahari sudah mulai memanjat naik. Alia mempercepat langkah. Di tengah perjalanan, ia berpapasan dengan pasukan pemberontak. Mereka bersenjata lengkap menaiki ken-

daraan lapis baja dan bersiap untuk kembali ke medan perang. Mereka mengalungkan sorban kotak-kotak putih-merah di leher. “Sorban ini adalah tanda bahwa kami selalu bersama Allah!” kata mereka setiap kali melakukan propaganda pada warga sipil. Suara ledakan kembali terdengar. Sangat dekat dengan Alia, hanya berjarak sekitar 600 meter dari tempat Alia berdiri. Lima belas menit kemudian, satu kompi pasukan bergegas menuju lokasi ledakan. Ada kendaraan mengangkut rudal-rudal di antara pasukan-pasukan itu. Termasuk dua buah tank yang dengan gagahnya melindas jalanan. Alia sudah terbiasa dengan pemandangan itu, begitu juga masyarakat sekitar. Mereka tidak panik apalagi kocar-kacir. Dan kemudian kembali lagi. Booooooooommmmmmm.......! Sebuah rudal menghantam sebuah bangunan yang lain. Meluluhlantakkan bangunan yang berada tepat di hadapan Alia. Bocah itu pun terlempar seketika. Sejauh sepuluh meter. Baju merah yang ia kenakan penuh sobe. Banyak luka fatal nan menganga di tubuh mungil itu. Satu detik. Dua detik. Tiga detik. Alia tidak bergerak. Barulah semenit kemudian ia sadar. “Ayah....,” rintihnya pertama. Seluruh orang yang berada di persimpangan itu terkena hantaman rudal. Mereka juga terbujur tak berdaya. Alia merasa tubuhnya dingin. Ia menggigil. Ia pun memanggil. Tiga ratus meter dari lokasi Alia, Ali terhentak. Ia sadar betul lokasi ledakan itu dari arah tempat biasa Alia berjualan. “Alia!” teriaknya, kemudian berlari. Meski tanpa alas kaki, Ali terus berlari. Tidak peduli kakinya menginjak krikil yang tajam. Kakinya berdarah, tapi Ali terus berlari. “Alia!!” teriak Ali ketika melihat anaknya sudah terbaring tak berdaya. “Ayah... Dingin...,” rintih Alia.

“Tolong!” Tidak ada orang yang membantu. Semua orang di sana terkapar, senasib dengan Alia. Persimpangan sejenak sepi. Hanya ketidakberdayaan yang ada. Duka dalam mereka dapati, meski kesalahan pada yang lainnya. Dalam hati, mereka tidak menginginkan perang saudara itu. Mereka berharap keadaan yang damai. “Tolong!!! Tolong anakku!” pinta Ali kepada sebuah pasukan yang baru saja sampai. “Bawa dia!” perintah seorang pemimpin pasukan. Rumah sakit masih sepi. Namun, beberapa saat lagi seluruh ruangan akan dipadati tubuhtubuh kaku dan penuh luka. Alia baru saja sampai. Dokter membawa Alia ke ruang operasi. Satu menit. Sepuluh menit. Lima belas menit kemudian, dokter keluar dari ruang operatie khomer (OK). “Bagaimana keadaan Alia, dok?” sambut Ali. Wajah dokter itu tampak murung. Ali menyadari itu. “Maaf, pak. Keadaan anak bapak begitu lemah. Allah telah memanggil Alia dalam perjalanan ke sini.” “Tidak! Tidak mungkin! Alia!” Ali berlari ke kamar. Ia harus menerima Alia yang sudah tak bernyawa. Alia yang ceria. Alia yang tertawa. Alia telah pergi. Rudal yang menghantam persimpangan telah merenggut tujuh belas nyawa tak bersalah, termasuk Alia. Pihak pemerintah menyangkal bahwa mereka dalang penyerangan itu. Pemimpin pasukan pemberontak tak mau kalah, mereka juga menolak. Tidak ada yang ingin disalahkan dalam peristiwa itu. Satu hal yang pasti, perang sipil merenggut begitu banyak nyawa tidak bersalah, tetapi tidak jelas perang itu demi kepentingan siapa. (*) Bungo, 01 Agustus 2017 Trah W atau Fitra Wahyudi. Menetap di Padang. Mahasiswa Sastra Indonesia Universitas Negeri Padang.

P uisi Uchuk Apuk Lorong Waktu

Jangan tangisi jasadku Aku tidak pernah mati Hanya alamku dan alammu yg berbeda Aku terus hidup di alam baru Yang tidak akan masuk dalam akalmu Alam kita ada sekat yg tidak bisa ditembus Itulah perjalananku

Di lorong waktu kutemukan dirimu Menatap tajam dan menggetarkan Aku tak tahu di waktu mana dikau Aku tak mengerti di alam yang mana Lorong waktu terus bergerak maju Mau di alam mana pun kau berada Dia terus berdetak Mengukur zaman Kenisbian dan keabadian Biarlah waktu berlalu Menggores sejarah di hatiku Kalau waktuku tiba

Dan sang waktu terus bergerak maju Tidak penting di alam mana kita Dia terus melaju Mengantarkan daku ke keabadian

Pengembara Waktu Seandainya dikembalikan waktu ke masa 33 tahun yang lalu, tak ‘kan kubiarkan dirimu sedetik pun jauh dariku Kalaulah kutahu perasaan yg terpendam seirama dengan

perasaan yg ada pada dirimu, yakin Ku telah mencarimu dari dulu. kutahu cinta ini begitu dahsyat. begitu membekas. mata sipitmu. Memutar kembali kenanganku ke masa itu Rasa cinta dan kasih bergelora di hatiku, terkadang membuat diriku selalu mengenangmu, diriku tak mampu menggapaimu, sampai batas waktu 33 tahun membuatku dipertemukan lagi dengan dirimu. Getaran rasa yang dulu pernah Ada, kembali menggelitik nyata sejak bertemu denganmu lagi. Relung hati yang kosong yg memang sengaja kuperuntukkan bagimu kembali terisi penuh dengan kenyamanan dan kedamaian. Wahai sang penjaga hati, satukanlah kembali hati yg pernah bergetar ini. Kita serasa kembali ke 33 tahun lalu. merasakan dahsyatnya cinta kala itu. mengukir dan mengenang kembali. energi cinta yg tak pernah pudar di lubuk hati. ini gelora cinta yang tidak pernah padam. penuh semangat kehidupan. penuh rasa kedamaian. ya Allah jadikanlah cinta kami ini cinta yg luar biasa. cinta Abadi karenaMu. Aamiin.

P uisi Muhammad Alfariezie Bawakan Aku Selimut Alunkan lagu kekasih untuk aku karena akan melewati halimun Dan saat ini sebelum aku keluar pintu Ada berita tentang perang dunia kedua Kekasih cobalah sebelum jangkrik bersiul kau ke rumahku Bawakan aku selimut serta apa saja yang dapat menutupi mata dan telinga Sengaja aku tulis surat ini sebelum malam jum’at Kemiling, Bandarlampung. 21, 08. 17

Kau Akan Tercengang Kekasih coba kau bayangkan

bahwa kau berada di negeri yang manusianya hanya beraktifitas di atas embun

Jangan jangan kau salahkan matahari yang hilang Karena ketika embun di jendelamu

Aku yakin kau akan tercengang karena sendiri di bawah matahari

Kau kau malah langsung ke kamar mandi : tanpa membuka gorden

Pasti kau menelponku setiap waktu bahkan bisa sepanjang hari

Kemudian kau tak meletakkan kertas dan pena

Dan yang tadinya kau enggan membaca sajakku-sajakku

Kau hanya mengambil kaca mata setelah itu pergi ke kantor

Ketika kau berada di bayangan itu dengan alamiah kau akan menikmati nada dari setiap napasku

Bukan bukan salah malam jika gelap berkilat

Kemiling, Bandarlampung. 20, 08. 17

Tirta di Pesawat Lihatlah langit Aku menitipkan tirta Yang tadi pagi ada di ujung tangkai mawar

Karena aku telah menyelipkan tirta di pesawat Kemiling, Bandarlampung. 19, 08. 2017

Muhammad Alfariezie Alfariezie, lahir di Bandar Lampung, 19 November 1994, Mahasiswa Sistem Informasi Universitas Teknokrat Indonesia. Saat ini aktif di UKM Teater Sastra TERAS. Selain itu juga ikut berproses di Lamban Sastra.

Halaman Budaya Haluan menerima kiriman naskah cerpen, puisi dan essai. Kirim karya anda ke email: budayahaluan@gmail.com. Panjang naskah cerpen maksimal 8.000 karakter dengan spasi. Sertakan nomor handphone untuk konfirmasi penerbitan atau penolakan naskah.

Harian Haluan menerima tulisan Anda tentang bahasa atau kebahasaan untuk dimuat dalam rubrik Perenggan halaman 12, dengan panjang tulisan max 700 kata. Naskah beserta biodata dan foto dikirim ke pos-el: perenggan@gmail.com. Rubrik ini terselenggara atas kerja sama Balai Bahasa Sumatra Barat dan Harian Haluan. www.harianhaluan.com

 Redaktur: Juli Ishaq Putra

 Layouter: Syamsul Hidayat


PROFIL

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

13

Anak Muda Harus Melek Politik B ANYAK anak muda Indonesia melek politik, tetapi banyak pula anak muda tidak melek politik alias apatis. Anak muda melek politik tidak semuanya percaya kepada politik karena melek politik tidak berbanding lurus dengan percaya kepada politik.

Laporan:

HOLY ADIB

www.harianhaluan.com

Menurut Ari Prima, anak muda tidak percaya, bahkan apatis terhadap politik karena politik di Indonesia berisi wajah lama, orang-orang yang oligarki, orangrang kaya, yang membuat politik terkesan eksklusif. Padahal, politik adalah sesuatu yang asyik. “Negatifnya cara pandang anak muda ke politik itu wajar karena mereka melihat wajah lama dalam d unia politik . Makanya Partai Solidaritas Indonesia (PSI) hadir sebagai partai anak muda sehingga yang muncul adalah wajahwajah baru. Anak muda memang kurang berpengalaman daripada yang tua, tetapi ada harapan pada anak muda karena masa depan berada di tangan anak muda,” ujar ketua DPW PSI Sumbar itu di Padang, Jumat (3/11). Menurut Ari, anak muda tidak hanya penting melek politik, tetapi juga penting terjun ke dunia politik. Ia berpendapat, sebelum dan sesudah bangsa ini berdiri, anak-anak mudalah yang menjadi pendirinya. Belakangan ini, anak-anak muda hilang dari dunia politik. Karena itu, saat ini, sudah waktunya anak muda kembali ke dunia politik dan mengambil perannya sebagai agen perubahan. “Anak muda sekarang cenderung ke bisnis. Itu tidak salah. Mereka hanya tinggal melek politik agar usahanya sejalan dengan program pemerintah. Bisnis dan politik tidak bisa dipisahkan. Apabila pebisnis muda yang aktif di dunia politik, ia tidak harus mencalonkan diri menjadi pemimpin, tetapi bisa menyokong anak muda potensial untuk maju di dunia politik,” tutur pria yang dilahirkan di Payakumbuh pada 2 Agustus 1987 itu. Ari adalah politikus muda Sumbar. Saat ini, usianya 30 tahun. Ia terjun ke dunia politik karena baginya politik bermuara ke perubahan. “Semua dimensi kehidupan dipengaruhi oleh politik, baik ekonomi, pendidikamm, sosial, budaya, dan lain-lain. Karena itu, bagi saya politik itu asyik. Politik adalah aktivitas yang sangat mulia karena bisa membantu orang lain. Tidak banyak orang mengetahui cara pandang seperti ini,” ucap alumnus MAN 2 Payakumbuh itu. Dalam berpolitik, kata Ari, anak muda berpolitik

dengan politik anak muda. Muda bisa berarti pemikiran yang segar dan cerdas. Muda juga bisa berarti berpikiran terbuka. Karena anak muda berpikiran terbuka dan tidak suka dikekang, menurut Ari, cara membuat anak muda agar melek politik adalah memahami kesukaan anak muda atau harus masuk dengan “cara” anak muda. “Misalnya, apabila anak muda masuk ke partai politik, jangan diwajibkan memakai pakaian begini, begitu. Sebagai partai anak muda, PSI tidak menentukan kadernya harus memakai pakaian seperti apa. Yang penting pakaiannya sopan dan pantas karena yang penting bukan pakaian, melainkan substansi dari apa yang akan dilakukan,” ujar suami Riska Jelita itu.

Melek politik sejak mahasiswa Ari terjun ke dunia politik pada 2014. Pada tahun itu, ia menjadi sekretaris DPW PSI Sumbar hingga 2015. Pada 2015, ia dipercayai menjadi ketua DWP PSI Sumbar. Namun, bukan pada tahun-tahun itu saja ia terlibat politik. Sejak menjadi mahasiswa, ia sudah melek politik dengan bergabung dengan banyak organisasi. Saat kuliah pada Jurusan Psikologi Islam IAIN Imam Bonjol (IB) pada 2006— 2010, Ari menjadi sekretaris Himpunan Mahasiswa Jurusan Psikologi Islam periode 2006—2007, ketua Persatuan Mahasiswa Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh (Permalipa) periode 2007–2008, ketua Majelis Pertimbangan Organisasi Permalipa periode 2008–2009, ketua Senat Mahasiswa Fakultas Ushuluuddin IAIN IB periode 2008–2019, sekretasis Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Padang periode 2008–2010, sekretaris DPD IMM Sumbar periode 2010– 2012, sekretaris Jenderal Sumbar Muda Centre (SMC) Padang periode 2009 hingga kini, wakil ketua DPD KNPI Padang periode 2009–2012, wakil sekretaris Angkatan Muda Islam Indonesia (AMII) periode 2010—2014, wakil ketua Bidang Keagamaan DPD KNPI Sumbar periode 2010– 2014, wakil sekretaris Bidang Politik dan Hubungan Antar Lembaga PW Pemuda Muhammadiyah Sumbar periode 2011— 2015, wakil ketua Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat DPD KNPI Sumbar periode 2014—2017, ketua Pandu BMPRMI Sumbar 2009—2014, bendahara Majelis Pemberdayaan Masyarakat Piminan Wilayah Muhammadiyah Sumbar periode 2010– 2015, korwil Relawan Matahari Indonesia Pro Jokowi-JK sejak 2014 hingga kini, koordinator JG Foundation Kota Payakumbuh sejak 2014 sampai kini, serta ketua Majelis Seni Budaya dan Olahraga Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumbar periode 2015—2020. Saat kuliah, Ari mengikuti banyak pelatihan. Beberapa di antara pelatihan yang pernah ia ikuti adalah Pengembangan dan Pelatihan Kepemimpinan Pemuda Tingkat Madya Angkatan V yang diselenggarakan oleh Asisten Deputi Kepemimpinan Pemuda, Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora di Padang pada 2014; Pelatihan Pengelolaan Lembaga Keuangan Pemuda yang dilaksanakan Kemenpora di Batam pada 2014; Pelatihan Peningkatan Mutu Pengelolaan Organisasi Kepemudaan Tingkat Daerah oleh Kemenpora pada 2012; Latihan Manajemen Organisasi Pemuda (LMOP) Pola 18 Jam yang diselenggarakan oleh KNPI Sumbar pada 2012, Pelatihan Instruktur Nasional yang d ilaksanakan PP Pemuda Muhammadiyah di Jakarta pada 2012; Pelatihan Penanggulan Bencana dilaksanakan Badan SAR Sumbar 2010; dan Pelatihan Kewirausahaan dilaksanakan DPP IMM di Jakarta pada 2010. Selain mempunyai banyak pengalaman berorganisasi dan pelatihan, Ari memiliki cukup banyak pengalaman pada dunia kerja. Ia pernah menjadi direktur Lembaga Prima Learning Center, tenaga ahli DPD RI, fasilitator Word Vision Indonesia Wilayah Sumbar, bendahara Yayasan Tunas Harapan, account officer Lembaga Keungan Syari’ah BMT At-Taqwa Sumbar, dan koordinator Sukarelawan Saiful Mujani Research & Cosulting. Dengan modal berorganisasi, pelatihan, dan pekerjaan itu, Ari merasa memiliki modal yang cukup banyak untuk masuk ke dunia politik untuk mencapai perubahan. Pada 2019, ia berencana mencalonkan diri sebagai calon legislatif. Meski memiliki banyak pengalaman pada usia muda, Ari tidak berhenti belajar. Saat ini pun ia sedang kuliah pada Jurusan Pendidikan Islam Pascasarjana Universitas Islam Negeri Imam Bonjol. (*)  Redaktur: Ade Budi Kurniati

 Layouter: Rahmi


14

TEKNOLOGI

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

V iral WhatsApp Business Mulai Disebar, Apa Bedanya? JAKARTA, HALUAN — Inovasi WhatsApp masih berlanjut. Layanan pesan instan ini mulai menebar yang namanya WhatsApp Business. Apa itu? Sesuai namanya WhatsApp Business ditujukan untuk pengguna yang ingin memanfaatkan WhatsApp untuk kepentingan bisnisnya. Dalam artian, WhatsApp Business akan berperan sebagai penjawab untuk pertanyaan yang dilontarkan konsumen. Bisa dibilang, WhatsApp Business akan menjadi platform customer service bagi bisnis. Sejumlah kelebihan dibenamkan WhatsApp di versi bisnis ini yang tak akan ditemui di versi reguler. Yang pertama adalah, pengguna bisa mendaftarkan nomor telepon fixed line di aplikasi WhatsApp Business. Sementara di versi reguler hanya nomor mobile yang bisa digunakan. Tapi WhatsApp tidak akan asal menerima nomor telepon fixed line yang didaftarkan. Nantinya akan dilakukan verifikasi, untuk memastikan kalau nomor yang didaftarkan merupakan milik bisnis terkait. Cara ini dilakukan untuk memastikan kalau satu nomor telepon mewakili bisnis tertentu. Sehingga tidak terjadi duplikasi nomor telepon bisnis. Sebagai bukti verifikasi, WhatsApp Business akan menyematkan centang hijau di nama bisnis pengguna. Kelebihan lainnya WhatsApp Business adalah pengguna bisa menjawab percakapan menggunakan fitur replies text. Dengan begitu setiap pesan yang maksud bisa langsung direspon. Pengguna juga bisa menjadwalkan replies text. Misalnya ketika ada konsumen yang mengirim pesan di luar jam operasional, replies text akan menjawab agar konsumen kembali menghubungi besoknya. WhatsApp Business juga menyodorkan semacam laporan statistik. Dari situ pengguna akan mendapat informasi berapa banyak pesan yang masuk, atau berapa banyak konsumen yang ‘berkunjung’ setiap harinya. Saat ini status WhatsApp masih beta. Sementara hanya pengguna yang terdaftar sebagai beta tester yang bisa menjajalnya. Belum ketahuan kapan WhatsApp Business dirilis secara bebas. O iya, sebagai pembeda logo WhatsApp Business mengunakan huruf B di tengahnya. Sedangkan di versi reguler, WhatsApp menyematkan ikon telepon. (h/dtc)

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Mahasiswa PNP Berhasil Ciptakan Alat Monitoring Cairan Infus M

AHASISWA Polektik Negeri Padang (PNP) berhasil menciptakan alat monitoring sisa cairan infus dan pengendalian aliran infus menggunakan jaringan nirkabel. Alat ini diharapkan dapat membantu kerja perawat dalam mengontrol cairan infuse pasien tanpa harus bolak-balik ruang perawatan. Laporan :

ANIKE PUTRI Alat ini akan sangat memudahkan perawat dalam memantauan dan mencatat hasil dari data pasien sebelum maupun setelah melakukan tindakan perawatan infus. “Alat pemantau ini akan memberikan informasi tentang status infus yang diberikan kepada pasien dari waktu ke waktu,” terang Dosen Jurusan Teknik PNP, Anton, kepada Haluan di bengkelnya. Dikatakannya, sistem monitoring ini dilakukan secara terpusat melalui jaringan. Di monitor akan terlihat secara grafik berapa sisa cairan infusnya, ketika cairan infus sudah mendekati batas yang sudah di tentukan maka akan muncul indikasi bahwa perawat harus melakukan pergantian. “Pada monitor juga akan terlihat berapa tetes per menit dari infus yang terpasang pada pasien dengan sistem MONITORING INFUS — Membantu perawat dalam mengontrol cairan infus bagi pasien, mahasiswa PNP berhasil ciptakan alat monitoring cairan infus tanpa harus bolak balik ke kamar pasien. KEKE

pengiriman local area wireless,” tukas Anton menjelaskan karya mahasiswa bimbingannya. Alat ini lanjutnya, bertujuan untuk mengatasi masalah dan memudahkan perawat, dimana ruangan pasien dan perawat memiliki ruangan yang berbeda. Pada saat pasien telah kehabisan infusnya belum tentu di saat itu ada perawat yang berada di dekat pasien tersebut dan pasti akan terjadi sesuatu terhadap pasien tersebut jika tidak dilakukan penanganan. “Tapi dengan alat ini dan menggunakan jaringan jadi si perawat bisa melihat hasil secara langsung melalui monitor. Dan si perawat tidak perlu lagi berbolak-balik untuk melihat sisa infusnya, karna sudah terlihat langsung di monitor,” tukas Anton. Keunggulan alat ini bisa mendeteksi berapa tetes per menit, bisa mendeteksi apakah pasien mengalami pendarahan atau tidak, melihat cairan infus dan ini terdeteksi secara terpusat. “Walupun nantinya terdapat 100 infus akan terlihat langsung di monitor tersebut, tapi mahasiwa kita baru membuat hanya untuk dua infus. Ke depan akan kita kembangkan lagi,” ujarnya. ***

BANTU PETANI IKAN MANINJAU

Mahasiswa Hadirkan Alat Pendeteksi pH Air Danau Maninjau Laporan :

RANJES

LOGITECH Spotlight akan hadirkan pengalaman presentasi yang berbeda.

Logitech Spotlight Hadirkan Cara Baru Presentasi JAKARTA, HALUAN — Logitech membesut perangkat baru bernama Spotlight Presentation Remote. Alat ini menawarkan cara baru presentasi. Berbeda dengan clicker laser tradisional atau laser pointer di masa lalu, Spotlight dirancang untuk membantu para pengguna. Tidak sekadar menembakkan laser ke permukaan layar, Spotlight Presentation Remote mampu menyorot dan memperbesar konten di layar dengan cara yang sangat menarik, sehingga pengguna dapat menyampaikan poinnya secara lebih jelas dan berkesan. “Spotlight dirancang untuk lebih mudah digunakan dan, yang terpenting, memberi Anda cara yang lebih luas untuk berinteraksi dengan audiens Anda dibandingkan menggunakan laser pointer biasa,” ujar Ismail Maksum, Country Manager Logitech Indonesia, dalam keterangan resminya, Minggu (29/10). Dengan Spotlight, pengguna dapat menavigasi slide presentasi dari jarak hingga 30 meter. Dengan sistem penunjuk yang dimiliki, pengguna dapat menyoroti dan memperbesar bagian tertentu dalam slide dengan ketajaman dan detail gambar yang diklaim sangat baik. Sehingga perhatian pemirsa pada presentasi tetap terjaga sepanjang waktu. Alat ini juga mampu mengendalikan kursor layaknya sebuah mouse untuk memutar video dan mengklik tautan dalam slide. Berbeda dari sistem laser, kursor dan sorotan yang dikendalikan Spotlight dapat dilihat oleh pemirsa yang menonton langsung maupun yang melalui konferensi video secara online. Logitech turut membekali Spotlight dengan aplikasi yang dapat mengatur jalannya presentasi. Dalam aplikasi tersebut pengguna dapat mengubah mode pointer, mengatur timer yang memberikan peringatan melalui getaran saat waktu habis atau mengaktifkan fungsi-fungsi lainnya seperti pengatur volume melalui gestur tangan. Logitech telah menjual Spotlight Presentation Remote di Indonesia. Alat ini dibanderol kisaran harga Rp1,7 juta. (h/dtc) www.harianhaluan.com

INGIN membantu petani ikan di Danau Maninjau, Hanifan, Mahasiswa Politeknik Negeri Padang (PNP) berhasil menciptakan alat pendeteksi derajat keasaman (pH) air. Alat ini pun hadir karena keprihatin seorang Hanifan dengan kejadian banyaknya ikan yang mati di Danau Maninjau. Kabarnya belerang di dasar Danau Maninjau masuk kedalam air dan membuat berton-ton ikan petani mati. “Dengan alat yang saya buat ini diharapkan dapat membantu pemerintah untuk mengatasi terjadinya kematian ikan yang kerap terjadi di Danau Maninjau,” ungkapnya. Cara mengoperasikan alat ini katanya, hanya dengan mengambil sampel air yang terkena balerang, lalu dimasukan ke

dalam akuarium alat. Kemudian dicampur dengan larutan asam. Dengan sistem sensor yang terdapat pada alat ini secara otomatis akan terlihat berapa pH yang ada di dalam air yang terkena balerang dan juga diketahui berlebih atau tidaknya asam yang ada di air tersebut. Ditambahakan Dosen Pembimbing, Herizon, kepada Haluan kemaren alat di kampusnya, alat ini dibuat untuk mengukur pH yang terdapat pada air dan dengan alat ini juga terbantunya masyarakat dan pemerintah dalam mengetahui berapa kandungan pH yang ada di air tersebut. “Jadi, dengan telah mengetahui berapa pH air tentunya ikan yang ada di dalam air tersebut bisa terjaga kondisinya. Alat ini di rancang selama 6 bulan dengan menggunakan sistem fuzzy, dan alat ini juga sudah lulus tes uji coba dan juga sudah di gunakan dalam penelitian,” ungkapnya. ***

ALAT penguji pH air ini digadang-gadang bisa membantu menyelematkan petani ikan di Danau Maninjau. RANJES

ALAT PENGENDALIAN SUHU DAN KELEMBABAN FERMENTASI TEMPE

Proses Membuat Tempe Jadi Lebih Cepat Laporan :

NABILA MAHASISWA Politeknik Negeri Padang (PNP) kembali berinovasi. Delvia Marni Jurusan Teknik Elektro, Program Studi Teknik Elektronika, berhasil membuat sebuah alat pengendalian suhu dan kelembaban pada proses fermentasi tempe berbasis mikrokontroler. Alat pembuat tempe ini dirancang guna mempercepat proses pembuatan tempe itu sendiri. Yang mana dengan alat konvensional pembuatan tempe mencapai 48 jam. Dengan menggunakan alat ini proses pembuatan tempe lebih cepat 12 jam atau sekitar 36 jam. Herizon S T, S ST, MT

selaku pembimbing, mengatakan, alat ini secara kecepatan sudah terjamin. Hanya saja secara kualitas belum. “Dan kita juga belum mengetahui berapa daya yang digunakan alat ini. Oleh karena itu kita perlu penanganan lebih lanjut serta pengujian oleh dinas terkait guna dapat direalisasikan kepada masyarakat,” katanya. Dikatakan Herizon, jika menggunakan alat ini, tentunya para pembuat tempe lebih irit waktu dibanding pembuatan tempe menggunakan alat konvensional. Selain itu melihat dari hasil percobaan alat ini, tempe yang dihasilkan pun bagus. “Hanya saja belum ada pengujian dari dinas terkait,” tukasnya. Cara penggunaan dari alat

ini sendiri yaitu dengan memasukan kacang kedelai yang sudah diberi ragi kedalam plastik, lalu disusun rapi di rak-rak yang ada pada alat ini. Dengan adanya alat sensor yang diletakan di dalam kotak ini secara otomatis suhu dan kelembabannya langsung terukur dan muncul di monitor kecil alat ini. “Melalui monitor, kita bisa memantau proses fermentasi itu. Apakah suhu dan kelembabannya sudah sesuai atau belum,” ungkapnya. ***

MAHASISWA PNP berhasil ciptakan alat pengatur suhu dan kelembaban dalam proses fermentasi tempe. Alat ini bisa memangkas waktu pembuatan tempe hingga 12 jam. NABILA  Redaktur: Isra Hermanto

 Layouter: Luther


REMAJA

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

15

SALSABILA SYAFNI AULIA

Banyak Prestasi Diukir Selama Sekolah OLEH: NABILA

BERPRESTASI BERPRESTASI, berbakat dan cerdas, kata yang tepat untuk pelajar SMAN 10 Padang yang bernama Salsabila Syafni Aulia. Kenapa tidak, sejak duduk di bangku SD hingga SMA telah banyak prestasi yang diraihnya. PELAJAR kelahiran Padang, 23 Maret 2000 ini menempuh pendi dikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 02 Tanah Air, Ulak Karang, dilanjutkan ke Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 12 Padang dan hingga ke jenjang sekarang ini (SMAN 10 Padang). Hal yang melatar belakangi anak kedua dari pasangan Syahrial Thaib, SSos

dan Sinar Yanti untuk berprestasi adalah adanya keinginan yang kuat untuk menjadi salah satu pemuda/ i yang ikut berkontribusi bagi bangsa dan negara dan tentunya juga membanggakan kedua orangtuanya. Hidup dalam keluarga yang hangat dan sederhana, serta memahami akan kondisi orangtua mampu memotivasi Syafni (panggilan

akrab,red) untuk terus berprestasi dan membanggakan kedua orangtuanya. Pelajar kelas XII MIA 7 ini memiliki hobi dibidang sastra, serta publik speaking. Dengan kegemaran seperti itu, Syafni memiliki dorongan untuk m engikuti beberapa organisasi, seperti OSIS dan koran lokal. Hal seperti inilah yang menurutnya mampu mem-

bangun mental dan kepercayaan dirinya dalam berinteraksi dengan dunia luar dan mampu berprestasi diusia muda. “Salah seorang guru saya pernah berkata, lebih baik kamu jadi transenter dari pada followers. Hal ini yang selalu saya ingat, karena kita harus jadi pemuda yang mampu memberi kontribusi bagi bangsa, bukan anak

muda yang hanya mengkuti trend dan budaya kekinian,” jelasnya. Syafni juga mengatakan, hidup itu harus bertarget, impian kita apa, kita hidup untuk apa, itu harus kita tahu. “Percaya dengan diri sendiri, jika sudah berusaha pasti akan bisa dan apabila mengalami kegagalan, maka kegagalan itu tidak cukup sekali,” ungkapnya. (*)

PRESTASI YANG TELAH DIRAIH: 1. Duta Sanitasi, Provinsi Sumbar tahun 2014 2. Juara 3 debat pangan tingkat Kota Padang 3. Harapan 1 lomba karya tulis ilmiah tentang koperasi tingkat Kota Padang tahun 2016 4. Juara 3 lomba karikatur dalam remuna cabang tahun 2016 5. Juara 2 lomba MSQ Teenliceus tahun 2016 6. Juara 2 baca puisi tingkat Provinsi Sumbar tahun 2016 7. Duta Sanitasi terkreatif dan inovatif Provinsi Sumbar tahun 2016 8. Juara 1 lomba debat bahasa tingkat Provinsi Sumbar tahun 2017 9. Juara 3 lomba cerdas cermat bahasa tingkat Provinsi Sumbar tahun 2017 10. Penulis terbaik dalam naskah cerita anak yang diadakan oleh balai bahasa tingkat Provinsi Sumbar tahun 2017 11. Juara 1 pemilihan pelajar pelopor keselamatan tingkat Kota Padang tahun 2017 12. Juara 2 lomba karya tulis ilmiah tentang lingkungan hidup tingkat Kota Padang tahun 2017 13. Juara 3 lomba MSQ Teenlicius tahun 2017 14. Finalis duta baca Provinsi Sumbar tingkat umum tahun 2017 15. Dan masih banyak prestasi yang lain telah diraih.

www.harianhaluan.com www.harianhaluan.com

 Redaktur: Nasrizal

 Layouter: Rahmi


16

RANCAK

MINGGU, 5 NOVEMBER 2017 16 Safar 1439 H

PEMANDANGAN alam yang dinikmati selama di perjalanan menuju air terjun nyarai

JALAN menjuju Nyarai

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

LOKASI lubuk batu batimpo sebelum menuju air terjun nyarai

AIR TERJUN NYARAI

Objek Wisata

Terindah di Dunia Laporan : DEBI AYU LESTARI Fotografer : HANDES SETIAWAN

AIR terjun nyarai yang terletak di Hutan Gamaran, Jorong Gamaran, Korong Salibutan, Kecamatan Lubuk Alung, Kota Padang Pariaman, menarik perhatian beberapa wisatawan beberapa tahun belakangan ini. Belum lama ini, air terjun nyarai menjadi salah satu objek wisata nyarai terindah di dunia. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya jumlah wisatawan, baik lokal maupun mancanegara yang berkunjung ke air terjun ini. Nuansa air terjun yang indah,

memikat setiap orang untuk melihat keindahan alam yang tersembunyi di nagari ini. Berdasarkan informasi yang dihimpun Haluan, awal

PENUNJUK arah di Lubuk Batu Batimpo

WISATAWAN mandi di air terjun nyarai

PEMANDANGAN alam yang dinikmati selama di perjalanan menuju air terjun nyarai 2

PENGUNJUNG saat berada di air terjun nyarai

www.harianhaluan.com

mula objek wisata Nyarai dikenal oleh khalayak ramai ialah adanya penelitian yang

dilakukan oleh salah satu mahasiswa ITB mengenai lingkungan alam yang memiliki potensi yang dapat diekspos. Sehingga ia memilih air terjun nyarai untuk dipersentasikan dan dipublikasikan di media sosial. Untuk mencapai lokasi air terjun nyarai, dibutuhkan waktu kurang lebih 2-3 jam dari posko yang telah disediakan oleh pengelola, LA Adventure. Setiap wisatawan akan ditemani oleh seorang pemandu untuk mencapai air terjun nyarai. Sepanjang perjalanan menuju lokasi, pengunjung akan disajikan dengan pemandangan yang indah dan semilir angin yang menambah keindahan di perjalanan. Setelah berjalan melewati jalan setapak, pengunjung melewati beberapa lubuk, diantaranya lubuk la-

lang yang dipenuhi dengan beberapa ilalang dan rerumputan yang bisa digunakan sebagai tempat berteduh bagi pengunjung saat lelah diperjalanan. Setelah lubuk ilalang, melewati lubuk ngungun, kolom dari batu dan batu tuduang. Sepanjang daerah lubuk mengalir sungai yang sangat indah dan jernih. Lokasi ini banyak mengundang hasrat untuk ber-

main air dan mandi disebabkan airnya yang jernih dan sejuk. Kurang lebih tiga kilometer dari lubuk batu batimpo, pengunjung berjalan memasuki daerah hutan untuk mencapai lokasi air terjun nyarai. Pemandangan yang indah, udara yang sejuk dan semilir angin yang berhembus menjadikan semua keletihan di perjalanan menjadi hilang dan terbayarkan

 Redaktur: Nova Anggraini

setelah sampai di lokasi. Di bawah air terjun nyarai terdapat kolom besar di bawah air terjun. Aliran air ini dibendung oleh dua buah batu seperti pintu, sehingga genangan air menambuh keindahan air terjun ini. Biasanya pengunjung sangat tertarik untuk mandi dan terjun dari bebatuan ke kolom. Daya Tarik Wisata Air Terjun Nyarai, Herman mengatakan, biasanya pengunjung akan ramai saat musim libur, seperi hari Sabtu dan Minggu. “Diawal bulan biasanya pengunjung mencapai 600-700 orang, namun jumlah pengunjung akan berkurang di akhir bulan sekirat 150-200 orang,” ucapnya pada Haluan saat berkunjung ke lokasi. Ia menuturkan, jumlah pemandu yang disediakan oleh pengelola ialah sekitar 165 orang dan 30 orang sudah bersertifikat HPI. Hal ini karena, objek wisata nyarai akan dikembangkan menjadi obejk wisata yang lebih maju lagi, salah satunya direncanakan dengan membuat homestay bagi pengunjung, objek wisata keluarga dan menjadi kawasan wisata yang lebih baik lagi. “Saat ini sepanjang jalan objek wisata air terjun nyarai sedang di bangun akses jalan yang lebih baik yang di dapatkan dari anggaran dana pemerintah setempat. Selain itu, sudah di bangun juga akses WC umum dan posko pendaftaran pengunjung,” ucapnya. Ke depannya, LA Adventure sebagai pengelola objek wisata ini akan menjadikan lokasi ini menjadi salah satu objek wisata yang tak lekang oleh waktu dan menjadi tempat yang selalu ramai di kunjungi oleh pengunjung. ***

 Layouter: Rahmi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.