Haluan 26 Januari 2013

Page 1

Harian Umum MEDIA GROUP

I klan 0751 4488700 Berlangganan 08116666333 Pengaduan 082388441221

SABTU

26 JANUARI 2013 M / 14 RABIUL AWAL 1434 H

TERBIT 24 HALAMAN 104 TAHUN KE 65

Harga Eceran Rp3.500/eks, Harga Langganan Rp78.000/bulan (Luar Kota Tambah Ongkos Kirim)

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat MULAI 1 FEBRUARI PLAT MERAH PAKAI PERTAMAX

Allah telah menyediakan bagi mereka syurga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, mereka kekal di dalamnya. Itulah kemenangan yang besar.

Outlet di Daerah Belum Siap

(At-Taubah Ayat : 89)

05.07

12.33

15.57

18.39

19.51

KHAS

PADANG, HALUAN — Meski eksekusi Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral No 1 tahun 2013 tentang penggunaan bahan bakar nonsubsidi atau pertamax untuk kendaaraan dinas sudah dekat, namun sejumlah daerah disinyalir belum bisa melaksanakan aturan ini dengan maksimal. Pasalnya peraturan yang akan dimulai 1 Februari mendatang ini tidak didukung dengan jumlah outlet pertamax yang mencukupi di daerah Hal ini terungkap dalam sosialisasi pelaksanaan Permen ESDM No 1 tahun 2013 Jumat (25/1) di aula auditorium Gubernuran Sumbar bersama perwakilan seluruh Satuan Kerja Perangkat Dinas di lingkungan Pemprov Sumbar.

15 Ribu Ekor Buaya Kabur dari Penangkaran

M

ENGERIKAN! Sekitar 15 ribu ekor buaya melarikan diri dari penangkarannya di Afrika Selatan (Afsel), di tengah hujan deras dan banjir yang melanda. Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran dan ketakutan warga. Buaya-buaya ini kabur dari Penangkaran Buaya Rakwena yang berada di wilayah utara negara ini. Saat kejadian, pemilik penangkaran terpaksa membuka pintu gerbang untuk mencegah badai menerjang ke dalam. Demikian dilaporkan oleh surat kabar lokal Beeld dan dilansir AFP, Kamis (24/1/2013). Beberapa ekor buaya yang kabur sudah berhasil ditangkap kembali, tapi sedikitnya separuh dari jumlah tersebut masih dalam pengejaran. Bahkan beberapa ekor diduga berada di lokasi yang tersebar dan meluas. Yang mengerikan, seekor buaya ditemukan di lapangan olahraga sebuah sekolah yang berjarak sekitar 120 km dari lokasi penangkaran. Provinsi Limpopo dan sekitarnya memang dilanda banjir cukup besar sejak beberapa minggu terakhir. Banjir ini menewaskan 10 orang dan membuat sejumlah orang lainnya kehilangan rumah. Banjir ini juga melanda wilayah Moazambique, yang bertetangga dengan Afsel. Puluhan ribu warga harus dievakuasi dari rumahnya. Buaya kabur dari penangkaran ini sebelumnya juga terjadi di Kota Binh Dinh, Ca Mau, selatan Vietnam. Sebuah sekolah menengah pertama di kota terpaksa diliburkan selama sehari. Reptil pemakan daging berkeliaran di sekitar lingkungan tempat penangkaran dan, meneror para warga.

>> OUTLET DI hal 07

LONGSOR — Hujan lebat yang mengguyur Jorong Muko-Muko Nagari Koto Malintang, Kecamatan Tanjung Raya, Jumat siang (25/1) mengakibatkan tiga rumah rusak dan empat unit sepada motor hilang akibat longsor. Kerugian ditaksir Rp100 juta. RAHMAT HIDAYAT

Longsor di Agam Hondoh 3 Rumah TIGA rumah warga rusak dan empat unit sepeda motor hilang akibat longsor di Kabupaten Agam. Sementara hujan lebat sepanjang sore kemarin membuat warga Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo Padang was-was.

>> 15 RIBU EKOR hal 07

AGAM, HALUAN — Hujan lebat selama dua jam yang mengguyur Jorong Muko-Muko Nagari Koto Malintang, Kecamatan Tanjung Raya, Jumat siang (25/1) menimbulkan kerugian materi bagi masyarakat setempat. Sedikitnya, tiga rumah rusak akibat dihondoh longsor, dan empat unit sepeda motor hilang. Longsor yang terjadi pada siang

hari tersebut juga membuat jalur dari Jorong Muko-Muko Nagari Koto Malintang menuju Jorong Sigiran Nagari Tanjung Sani terputus untuk sementara. Kendaraan roda dua maupun roda empat tidak bisa melalui jalur tersebut karena tertutup lumpur yang membawa kayu gelondongan dari atas bukit.

>> LONGSOR DI hal 07

Tiap Hari Dibuka Lowongan PNS JAKARTA, HALUAN — Kementerian/lembaga kini sudah bisa membuka lowongan untuk PNS. Ini menyusul berakhirnya moratorium PNS oleh pemerintah. Pemerintah pun menerapkan sistem rekrutmen baru. Kini, penerimaan PNS akan dilakukan setiap hari. Wakil Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Eko Prasojo mengatakan, pemerintah sedang membangun sistem seleksi yang bisa dilakukan setiap hari. Ia pun memastikan kalau komputerisasi untuk sistem tersebut bisa dilakukan. Yaitu, bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta perguruan tinggi negeri. “Jadi, setiap hari orang bisa melamar

>> TIAP HARI hal 07

Mr St M Rasjid Ditetapkan Jadi Nama Jalan Duku-BIM Ketua DPRD Padang Pariaman, Eri Zulfian didampngi Wakil Ketua Yusalman dan disaksikan Wakil Bupati H. Damsuar dan Sekda Mawardi Samah sedang menandatangani pengesahan Ranperda Nama Mr St M Rasjid sebagai nama Jalan Duku-BIM bersama 6 Ranperda lainya untuk dijadikan Perda, Jumat (25/ 1) pada Rapat Paripurna DPRD. DEDI SALIM

PADANG PARIAMAN, HALUAN — Nama pejuang asal Pariaman Sumatera Barat Mr St M Rasjid ditetapkan se-

bagai nama jalan dari Simpang Duku menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM). Nama tersebut ditetap-

kan melalui pengesahan Peraturan Daerah (Perda) tentang pemberian nama jalan yang dilakukan dalam Rapat Pari-

purna DPRD Padang Pariaman, Jumat (25/1). Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Eri Zulfian. Pada rapat pandangan akhir fraksi tentang nama Jalan Simpang Duku-BIM, empat dari tujuh fraksi DPRD Padang Pariaman menyetujui nama Mr St M Rasjid dijadikan nama jalan dari Simpang Duku-BIM. Fraksi yang menyetujui, Fraksi Bersatu yang dibacakan juru bicaranya Rosman, Fraksi Bintang Hanura melalui ketua fraksi, Julius Budi, Fraksi PAN melalui juru bicaranya Nasdini dan Fraksi Demokrat melalui juru bicaranya Basir. Sementara itu Fraksi Golkar melalui juru bicaranya Reflites dan Fraksi PDI-P melalui Syafri meminta penundaan pengesahan tersebut dan dilakukan pembahasan sesuai mekanisme. Sedangkan Fraksi PKS melalui juru

bicaranya Iskandar Bustami, tidak menyinggung sedikitpun tentang nama jalan itu. Wakil Bupati Padang Pariaman, H Damsuar saat menjawab pandangan akhir fraksi menyampaikan, bahwa apa yang disarankan fraksi akan diakomodir sesuai aturan yang ada. Tentang nama Mr St M Rasjid yang dijadikan sebagai nama jalan Simpang Duku-BIM, menurut Damsuar adalah keputusan yang sangat tepat. Sebab Mr St M Rasjid adalah pejuang sekaligus tokoh nasional asal Pariaman yang telah banyak berjasa bagi Sumatera Barat, bahkan Indonesia. Mr St M Rasjid lahir di Jawi-jawi (sekarang Jl. Jend. Sudirman), Pariaman, Sumatera Barat, 19 November 1911 – meninggal di Jakarta, 30 April 2000 pada umur 88 tahun).

ARWIN RASYID

MUSLIM KASIM

Arwin dan Tokoh Piaman Bersyukur PADANG, HALUAN — Penetapan Peraturan Daerah (Perda) Padang Pariaman tentang pemberian nama jalan Simpang Duku menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM) dengan nama Mr Sutan Mohammad Rasjid disambut ucapan syukur dan terima kasih oleh Arwin Rasyid, putra bungsu tokoh nasional itu. Rasa syukur dan bahagia juga diungkapkan tokoh masyarakat Piaman Muslim Kasim dan Basrizal Koto, yang awal pekan ini hadir di DPRD Padang Pariaman sebagai pengusul bersama tokoh Piaman lainnya.

>> MR ST M hal 07

>> ARWIN DAN hal 07

ANGGOTA DPR IKUT MENGECAM

Korban Pemukulan Oknum Polisi Lapor ke Polda PADANG, HALUAN — Aksi dugaan pemukulan yang mengarah kepada penganiayaan oleh beberapa oknum anggota Polsek Padang Timur, salah

satunya Ipda Danial Partogi Simangunsong, Kanit Reskrim Polsekta Padangtimur Padang,

>> KORBAN hal 07

Nikah Mut'ah Haram......................................... >> 02 Jalan Lembah Anai Segera Diperbaiki..............>> 03 Koto Gadang Baralek Gadang.........................>> 13 >> Editor : Yon Erizon, Ismet Fanany MD

>> Penata Halaman : David Fernanda


2 UTAMA

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

KILAS

TUNTUTAN LSM FORUM INSAN NAGARI PASBAR

Hujan, Warga Banda Gadang Was-was PADANG, HALUAN — H u j a n y a n g menguyur Kota Padang, Jumat (25/1) sore, membuat 40 kepala keluarga (KK) yang tingal di RT 01 RW III, Kelurahan Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo was-was. Karena air sungai Batang Kuranji sempat melimpah dan menggenangi pemukiman mereka setinggi 30 cm. Warga bahkan sempat mengevakuasi barang-barang beharga miliknya. Namun genagan air tersebut hingga berita ini diturunkan sudah mulai mengering. Informasi yang di himpun Haluan, hujan deras yang terjadi di hulu Batang Kuranji, pada Jumat (25/1) siang dan sekitar pukul 16.00 WIB tepatnya di Kelurahan Tabiang Banda Gadang menyebabkan air Batang Kuranji melimpah. Beberapa saat kemudian, luapan air Batang Kuranji mulai menggenangi pemukiman yang dihuni sedikitnya 175 orang jiwa itu. Salah seorang warga, Firdaus (45), mengatakan sejak banjir bandang beberapa bulan lalu, warga sering dihantui rasa takut jika hujan datang. Apalagi jika hujan terjadi di hulu Batang Kuranji. Mereka takut perisitiwa serupa akan kembali terjadi. Lurah Tabiang Banda Gadang, Yuhelmi menyebutkan, Pemko Padang juga sudah merencanakan akan merelokasi warga, namun hingga saat ini belum ada titik terangnya, kapan mereka akan di relokasi. Jika masih tinggal di lokasi tersebut, jika musim hujan, mereka akan menjadi langganan banjir,” ungkapnya. Pantauan Haluan, karena informasi yang beredar di dunia maya, seperti di akun fracebook, yang menyebutkan Tabing Banda Gadang terendam banjir, mengundang perhatian warga Kota Padang, sehingga mengakibatkan kemacetan ke lokasi tersebut. Padahal sebenarnya genangan air hanya sedalam 30 cm dan selama setengah jam sudah surut. (h/hri)

PT LIN Diminta Kembalikan Hak Rakyat PASBAR, HALUAN — Masyarakat Kinali Pasaman Barat meminta PT Laras Inter Nusa (LIN) mengembalikan lahan masyarakat sesuai dengan peruntukannya. PANIK — Ratusan warga Tabing Bandar Gadang terlihat panik saat air Batang Kuranji meluap ke pemukiman warga di RT 01 RW III, Kelurahan Tabing Bandar Gadang, Kecamatan Naggalo, Jumat (25/1). AMIR

Telkom Kembangkan Bisnis di Timor Leste JAKARTA, HALUAN - PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin), salah satu anak perusahaan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) mulai beroperasi melayani kebutuhan telekomunikasi seluler di Timor Leste dengan nama Telkomcel. Hal ini ditandai dengan dilakukannya Official Launch Telkomcel di kantor Telin Timor Leste, Jalan Hudilaran Aimutin, Suko Dom Fatuhada, Dili, Rabu lalu. Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao, Menteri Transportasi dan Komunikasi Timor Leste, Pedro Lay da Silva serta beberapa pejabat pemerintah Timor Leste lainnya hadir dalam acara bersejarah itu. Sementara Menteri Nega-

ra BUMN Dahlan Iskan hadir mewakili Pemerintah Indonesia didampingi Direktur Utama Telkom Arief Yahya dan Presiden Direktur Telin, Syarif Syarial Ahmad. Arief Yahya dalam pers relisnya , Jumat (25/1) kemarin mengatakan, dengan beroperasinya Telkomcel di Timor Leste membuktikan sekali lagi tekad Telkom mengembangkan bisnis internasional. Arief Yahya menuturkan Timor Leste merupakan pangsa pasar telekomunikasi yang menjanjikan dengan potensi pertumbuhan pelanggan yang besar. “Telin menargetkan ada 450 ribu pelanggan pada 2018 atau sekitar 43% dari pangsa pasar di Timor Leste,” ujar Arief Yahya. “Hingga saat ini saja tak

kurang dari 21.000 calon pelanggan telah mendaftarkan diri untuk menjadi pelanggan Telkomcel, “ imbuhnya. Telin memperoleh lisensi di Timor Leste untuk menyediakan jasa telekomunikasi di Timor Leste untuk jangka waktu 15 tahun ke depan. Total investasi yang akan dikucurkan untuk menggelar layanan GSM dan 3G hingga 2015 mencapai USD 50 juta. Pada saat ini Telkomcel telah memiliki sekitar 30 Based Transceiver Station (BTS) yang telah siap beroperasi dan jumlah ini akan terus bertambah hingga mencapai 115 BTS dalam beberapa bulan kedepan untuk mencapai target coverage sekitar 95% populasi masyarakat Timor Leste.

Keberhasilan Telin memperoleh lisensi di Timor Leste sekaligus memperlebar sayap perusahaan tersebut. Saat ini ada 3 anak perusahaan Telin di luar negeri, yakni Singapura, Hong Kong, dan Timor Leste. Dan saat ini Telin juga sedang melakukan penjajakan pengembangan bisnis di Australia, Myanmar dan di beberapa negara lainnya. Optimisme kehadiran Telin di Timor Leste didukung oleh sinergi Telkom Group dalam melayani komunikasi untuk mendukung produktivitas sektor ekonomi, pertumbuhan daya saing, dan penyediaan akses informasi khususnya sektor pendidikan di Timor Leste. Telin menjadi perpanjangan tangan dari Telkom untuk

menggeluti bisnis telekomunikasi internasional, dengan selalu mengacu kepada visi utama Telin yaitu “ To become the world new digital hub”. Visi tersebut kemudian dikomunikasikan melalui misi Telin yakni membangun jasa dan sarana telekomomunikasi. Telin berkomitmen menyediakan layanan dengan kualitas kelas dunia, menambah nilai dari portofolio Telin melalui investasi di bisnis mobile & telekomunikasi internasional, serta menyebarkan nilai-nilai dari Telkom Group kepada dunia dan memaksimalkan hasil kepada para pemegang saham. Melalui semangat itulah, Telin membuka anak perusahaan baru di Timor Leste, dengan nama Telkomcel. (h/dj)

LBMNU SUMBAR

Nikah Mut’ah Haram

AHMAD Wira tengah menyampaikan materi, tampak Khusnun Aziz dan Makmur Syarif. IST

PADANG, HALUAN — Pelaksanaan nikah mut’ah pada prinsipnya sudah diharamkan oleh empat mazhab yang diakui oleh warga nahdiyiin. Namun praktik nikah mut’ah tersebut ternyata masih ditemukan. Seperti di Libanon masih ada praktik nikah mut’ah. Bagi NU nikah mut’ah jelas haram. Demikian terungkap pada bahsul masail Lembaga Bahsul Masail Nahdlatul Ulama (LBMNU), Jumat (25/1) di aula PW NU Sumbar Jalan Ciliwung No. 10 Padang. Hadir Rais Syuriah PWNU Sumbar, Prof. Dr. Asassriwarni, Ketua Tanfizdiyah PWNU Sumbar Ir. Khusnun Aziz, MM, Ketua LBMNU Prof.Dr. Makmur Syarif, MH, sejumlah pengurus NU Sumbar, lembaga, lajnah dan banom di lingkungan NU Sumbar. Tampil sebagai pemateri Wakil Ketua PWNU Sumbar Ahmad Wira Datuak Diko, PhD

dengan tema nikah mut’ah menyebutkan, tema ini semakin penting dibicarakan karena semakin maraknya prostitusi, perselingkuhan, dipersulitnya poligami dan kemampuan ekonomi yang semakin meningkat dan memicu meningkatnya hubungan seksual di luar nikah. “Banyak orang dengan dalih tersebut mencoba membenarkan pelaksanaan nikah mut’ah. Padahal para ulama sepakat bahwa nikah mut’ah tidak sah tanpa ada perselisihan pendapat antara mereka. Bentuknya adalah seseorang mengawini perempuan untuk masa tertentu dengan berkata: “Aku mengkawini kamu untuk masa 1 bulan, satu tahun dan semisalnya. Perkawinan ini tidak sah dan telah dihapus oleh ijma’ para ulama masa lalu dan sekarang,” kata Ahmad Wira. Dikatakan Ahmad Wira, kecuali perkawinan yang men-

syaratkan sesuatu. Misalnya dalam berhubungan suami-isteri menggunakan kontrasepsi, tidak memiliki anak, sejauh memenuhi syarat dan rukun nikah dibolehkan. Nikah mut’ah merupakan akad perkawinan yang dilangsung dengan saksi, mahar, tapi dengan jangka waktu tertentu. Bagi kelompok Syi’ah, nikah mut’ah adalah sah, tambah Dr. Syafruddin, PR I IAIN Imam Bonjol Padang. “Dalil haram nikah mut’ah yang didasarkan sejumlah hadis semula dibolehkan. Namun kemudian diharamkan hingga kini. Keharaman nikah mut’ah tersebut dimaksudkan untuk melindungi hak-hak perempuan, anak-anak dan kepastian hukum. NU dan Sunni tetap memandang haram nikah mut’ah,” kata Sekretaris LBMNU Dr. Firdaus yang sekaligus moderator. (h/rel)

Hal itu disampaikan Jasmir Sikumbang, Direktur Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Forum Peduli Insan Nagari Pasaman Barat kepada Haluan Jumat (25/1) di Kinali terkait dengan masih adanya hak masyarakat yang belum ditunaikan oleh pihak PT LIN. Menurut Jasmir sesuai dengan hasil rekomendasi Panitia B (unsur pemerintah daerah dan tokoh masyarakat), bahwa disediakan lahan seluas 90 hektar (ha) untuk fasilitas umum (fasum), dan 410 ha untuk orang orang yang tergusur (pecahan KK transmigrasi) serta 900 ha untuk perkebunan ninik mamak. Dia menegaskan selain itu pihak PT. LIN juga harus segera melepaskan sebagian HGU nya yang telah diterlantarkan selama kurang lebih 18 tahun. Jasmir menjelaskan bahwa sesuai dengan Undangundang Perkebunan No. 18 tahun 2004 pasal 12 bahwa menteri dapat mengusulkan kepada instansi yang berwenang untuk menghapus Hak Guna Usaha bila diterlantarkan 3 tahun berturut turut sejak diberikan Hak Guna Usahanya. “penyerahan ninik mamak kepada Bupati Pasaman tertanggal 24 Mai tahun 1989 diktum ketiga disebutkan bila dalam waktu 1 tahun tidak diolah maka tanah kembali menjadi tanah ulayat ninik mamak,” Jasmir menandaskan. Dia menyebut bahwa pihak PT. LIN mendapatkan HGU pada tahun 1994 dan berakhir pada tanggal 31 Desember tahun 2029. “Sementara HGUnya sudah diterlantarkan kurang lebih 20 tahun. Dan masa manfaat hanya tersisa 15 tahun,” terang Jasmnir. Terkait dengan hal itu, Jasmir Juga mengimbau kepada oknum ninik mamak, ataupun tokoh masyarakat untuk tidak lagi membodohi masyarakat dan tergiur dengan janji-janji. “Marilah kita semua berpikir jernih dan membina ekonomi masyarakat kita. Kita mendukung kehadiran investor, tetapi investor harus juga taat dan patuh dengan kaedah dan hukum yang berlaku. Baik itu hukum adat maupun hukum pemerintah,” katanya. “Investor jangan hanya menuntut hak. Janganlah membaca undang-undang secara sepotong sepotong saja. Jangan menganggap masyarakat menghambat pembangunan perkebunan. Tapi baca juga apa kewajiban investor terhadap masyarakat sekitar. Apalagi sesuai risalah lelang di Pengadilan Negeri Lubuk Sikaping pada bulan Maret 2005 bahwa PT. Trisangga Guna hanya menjual HGU nya yang No. 1 seluas 7.000 ha. Tetapi masak iya lahan 1.400 ha juga di kuasai. Malah berdasarkan informasi yang kami terima diterbitkan pula HGU baru. Apa kah ini tidak merupakan pembodohan,” Jasmir membeberkan. Kemitraan dan plasma Dia menjelaskan, berdasarkan Undang-Undang Perkebunan No. 18 tahun 2004 bagian keempat pasal 22 disebutkan bahwa perusahaan (investor) melakukan kemitraan yang saling menguntungkan, saling menghargai, saling bertanggung jawab, saling memperkuat dan saling ketergantungan dengan perkebunan dan masyarakat sekitar perkebunan. “Ini menandakan bahwa di samping menuntut hak, perusahaan juga harus menunaikan hak-hak masyarakat setempat,” beber Jasmir memberi contoh. Jasmir menegaskan, jika berpedoman kepada Peraturan Menteri Pertanian No. 26 tahun 2007 pasal 11, disebutkan bahwa perusahaan perkebunan yang memiliki IUP atau IUP-B wajib membangun kebun untuk masyarakat sekitar paling rendah 20% dari total luas areal kebun yang diusahakan oleh perusahaan. “Lalu Apakah PT LIN tidak memiliki IUP?,” tanya Jasmir. Oleh karena itu, dia mengimbau kepada semua orang yang terkait, baik ninik mamak, tokoh masyarakat maupun pemerintah, untuk dapat melihat masalah ini secaran jernih. Kepada investor mari bergandeng tangan dalam membangun, jangan kerdilkan dan korbankan hak-hak rakyat hanya demi memuaskan diri untuk menguasai ekonomi secara makro. “Jangan hanya berfikir mengeruk keuntungan semata. Tetapi aspek sosial demi kesejahteraan bagi seluruh rakyat, juga harus dipikirkan,” katanya. Sementara itu, pihak PT LIN ketika dihubungi belum berhasil ditemui. (h/nir)

Aspirasi, Oh Aspirasi.... Oleh: DEVI DIANY

K

EGUSARAN terlihat di wajah beberapa orang pejabat di lingkungan Pemprov Sumbar yang saya temui. Mereka mempelototi angka demi angka dalam usulan kegiatan tahun 2013. Angka-angka itu harus dikurangi. Tidak semua kegiatan tersebut bisa dibiayai. Lalu para staf di bawahnya juga terlihat sibuk. Tetapi tetap saja ada kegiatan

yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, tak terselamatkan. Tidak bisa tidak, dana yang tersedia untuk kegiatan itu tidak mencukupi. Kondisi ini dikhawatirkan bakal mempengaruhi target yang hendak dicapai. Kegiatan pembangunan yang mestinya dilaksanakan tahun ini, harus dipending. Kebijakan pun harus diambil. Supaya kegiatan yang bersentuhan dengan masyarakat tidak terganggu, maka pos perjalanan dinas, lembur dan ATK dipangkas. Besarnya pemangkasan di seluruh SKPD mencapai 10 persen. Cukup kah? Tentu saja tidak. Dengan berbesar hati, para eksekutif menyebutnya sebagai rasionalisasi anggaran. Skala prioritas pelaksanaan kegiatan. Kasus yang cukup menonjol adalah kasak kusuk dana KONI Sumbar yang hanya Rp500 juta. Dana itu tidak cukup. Begitu pula kelan-

jutan pembangunan Masjid Raya Sumbar yang kabarnya juga dianggarkan Rp500 juta. Mungkin masih banyak kegiatan lain bernasib serupa. Ada apa dengan APBD Sumbar itu? Agaknya nyaris semua eksekutif tutup mulut. Itulah sekelumit kisah yang mewarnai penetapan APBD Sumbar 2013. Dari upaya kilik sana dan kilik sini, berhasil juga saya dapatkan cerita dibalik itu. Sebenarnya, anggaran untuk pembangunan itu cukup banyak hampir 75 persen dari total anggaran, karena gaji PNS hanya sekitar 25 persen. Tetapi apa daya, dana-dana itu sudah ada judul penggunaannya. Seperti tahun lalu dana aspirasi dewan Rp2 miliar/orang. Jika anggota dewan jumlahnya 55 orang maka total dana aspirasi Rp110 miliar. Jumlahnya tidak bisa dikurangi. Pemprov Sumbar pun kalang kabut memenuhinya.

Sebab Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sumbar tahun 2012 terjadi penurunan, terutama sejak diterapkannya DP 30 persen untuk pembelian kendaraan. Di sisi lain, agenda pembangunan yang bakal dilaksanakan masih banyak dan butuh biaya besar. Untuk menutupinya, dilakukan rasionalisasi anggaran dengan memangkas perjalanan dinas, lembur dan ATK. Saya setuju rasionalisasi itu. Kita harus belajar hidup hemat. Sementara, dana aspirasi itu menyebabkan banyak kegiatan SKPD tak terdanai. Singkat cerita, tahun 2013 ini adalah tahun politik, karena 2014 akan digelar pemilu legislatif dan juga pemilu presiden. Jadi waktu yang tersisa 1 tahun ini, diupayakan semaksimal mungkin oleh anggota dewan untuk turun ke daerah pemilihannya sambil membawa sejumlah program pembangunan. Sebenarnya tidak ada yang

salah. Seperti kata seorang teman, usulan kegiatan dari dewan untuk daerah pemilihannya tetap diajukan sesuai prosedur. Sebab mereka juga tidak mau tersangkut kasus hukum, bila nanti menjadi temuan BPK. Begitu pula pembagian dana aspirasi dewan yang tercantum dalam pos dana hibah dan bantuan sosial. Jika penerimanya jelas by name by addres dan sesuai tujuan penggunaannya, juga tidak ada masalah. Tetapi agaknya yang paling tepat, tentu saja meraih simpati masyarakat dilakukan setiap waktu, dengan selalu menyerap dan mendengarkan aspirasinya serta menindaklanjuti harapannya. Apalagi bagi anggota dewan. Sejak mereka duduk di lembaga itu, mestinya mereka sudah mendapatkan hati masyarakat. Lima tahun di dewan agaknya waktu yang cukup panjang untuk bisa menjalin komunikasi dan

jembatan hati dengan masyarakat pemilih. Untuk maju lagi pada periode berikutnya, akan lebih mudah karena sudah dikenal dekat masyarakat. Sehingga tidak perlu anggaran tertentu di APBD untuk aspirasi dewan supaya bisa bertemu dan membantu masyarakat. Kita sangat tidak ingin program pembangunan menjadi terhambat. Usulan kegiatan pembangunan itu disampaikan berjenjang sejak dari kelurahan dan kecamatan dalam bentuk hasil Musrenbang. Masyarakat sangat berharap usulannya dapat dibiayai. Lagi pula, masyarakat kita dewasa ini semakin cerdas menentukan pilihannya. Bantuan yang diberikan dari siapapun, akan selalu diterima dengan tangan terbuka. Tetapi siapa yang akan dicoblos di bilik suara nanti, tetap menjadi rahasia. Yang pasti, pilihan itu bukan karena besarnya bantuan yang diberikan. (*)

>> Editor : Syamsu Rizal

>> Penata Halaman : Jefli


SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Jalan Lembah Anai Segera Diperbaiki

LINGKAR Konstribusi Perkebunan Nihil PADANG, HALUAN — Keberadaan perkebunan besar di Sumbar dinilai tidak berkorelasi positif dengan kemiskinan. Buktinya, sebagian besar masyarakat miskin justru banyak di kawasan perkebunan tersebut. "Sebagian besar daerah perkebunan masyrakat miskinnya banyak. Boleh saja buktikan, mana masyarakat kita yang sejahtera oleh perkebunan itu. Kalaupun ada, itu bisa dihitung dengan jari, sebagian besar tetap miskin," kata Zulkifli Jailani, anggota DPRD Sumbar, kemarin. Dari segi konstribusi untuk daerah, katanya melanjutkan, perusahaan perkebunan juga tidak memberikan manfaat. Apakah itu dalam bentuk pendapatan daerah, berupa bantuan hibah pihak ke tiga, maupun dana CSR. "Yang terjadi malah sebaliknya, jalan di Sumbar menjadi rusak oleh perusahaan perkebunan itu. Karena setiap hari kendaraan membawa CPO," kata Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sumbar itu. Tidak hanya itu, menurutnya, luas areal perkebunan juga bertambah, seperti tidak terkendali. "Contohnya PT Incasi Raya, yang luasnya mencapai 100 ribu hektar lebih. Kok bisa demikian, sementara konstribusi peruhaan itu untuk Sumbar tidak ada. Ada apa dengan daerah ini, sementara masyarakat miskin ada di sekeliling perkebunan," katanya. Hal itu dikuatkan oleh Ketua Fraksi Partai Demokrat Sumbar HM Nurnas. Menurutnya, selama ini perusahaan perkebunan di Sumbar memang tidak berdampak signifikan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat. "Memang tidak ada, justru sebaliknya kan, jalan-jalan jadi rusak oleh truk pengangkut CPO itu. Kalau pajak, memang berapa banyak pajak tanah bisa diberikan. Saya pikir ini juga menjadi keluhan dari pemerintah kabupaten atau daerah yang punya perkebunan," katanya. Masalah seperti ini katanya harus dipikirkan semua pihak. Agar jangan sampai orang hanya menggeruk hasil di Sumbar, sementara manfaatnya tak ada bagi masyarakat. "Jika HGU perkebunan itu sudah habis, jangan rekomendasikan lagi untuk diperpanjang. Karena memang tidak ada dampaknya, tidak sebanding dengan kerusakan yang ditimbulkan," tegasnya. (h/rud)

SUMBAR 3

PADANG, HALUAN— Jika tak ada kendala, perbaikan ruas jalan Lembah Anai yang mengalami terban Minggu, 9 Desember 2012 lalu, akan dimulai pekan depan.

TANAM POHON — Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni menanam pohon secara simbolis, saat bhakti sosial Ikatan Mahasiswa Piaman Raya (Imapar) Universitas Andalas, beberapa waktu lalu. DOC

PERINGATAN HARI ORANG SAKIT SE DUNIA

Irigasi Anai I Kurang Optimal Keuskupan Padang Gelar Bhakti Sosial PADANG, HALUAN — Anggota Komisi III DPRD Sumbar HM Nurnas mempertanyakan irigasi Anai I, yang tidak berfungsi optimal. Karena air yang mengalir tidak begitu banyak, sehingga sulit sampai ke areal persawahan masyarakat. "Kondisinya sekarang, petani banyak beralih menanam jagung. Itu kan tidak sejalan dengan pembangunan irigasi, yang bertujuan untuk mengairi sawah masyarakat," katanya, kemarin. Katanya, irigasi Anai I jangan sampai seperti irigasi Batang Hari di Dharmasraya. Dimana pembangunannya untuk membuka areal persawahan baru, dan mendukung swasembada beras, tapi tidak demikian adanya. Sawah baru tak tercetak, irigasi tak berfungsi maksimal. "Jadi, untuk pengairan kebun sawit akhirnya, dan beberapa budidaya ikan. Sementara pertanian padi tak maksimal," sebut Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Sumbar itu.

Kondisi serupa bisa juga terjadi, jika tidak dari sekarang diantisipasi. Apalagi kemungkinan itu telah terlihat, dengan banyaknya petani berladang jagung di nagari Ketaping. "Biaya pembuatan irigasi itu sangat besar, bukan ratusan juta, tapi miliaran. Ketika ditanyakan pada dinas terkait, katanya debet air memang turun. Karena ada pengerjaan Anai II," katanya. Sementara Anggota Komisi III DPRD Sumbar Bachtul mengatakan, optimalisasi irgasi sangat ditentukan oleh saluran sekunder ke areal persawahan. Realitasnya, irigasi kecil yang menyalurkan air ke sawah, kadang cenderung terabaikan. Sehingga, walaupun irigasi yang dibangun cukup besar, tanpa dukungan irigasi sekunder tetap kurang maksimal hasilnya. "Untuk membangun irigasi itu butuh biaya besar, jadi sangat disayangkan kalau pemanfaatannya kurang maksimal. Ke depan, masalah seperti ini akan menjadi perhatian kita," katanya. (h/rud)

PADANG, HALUAN — Menjelang peringatan Hari Orang Sakit se Dunia (HOSD) pada 11 Februari mendatang, Panitia HOSD Keuskupan Padang menggelar aksi sosial bidang kesehatan di kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Minggu (3/2) mendatang. “Kegiatan itu bentuk bhakti sosial kita kepada masyarakat. Bahwa kita sama, dan harus saling berbagi,” kata Ketua Pelaksana Harian Keuskupan Padang, Iwan Setiawan di kantor redaksi Haluan, kemarin (25/1). Dia menyebut timnya akan menggelar aksi sosial dengan pemeriksaan dan pemberian obat gratis kepada masyarakat di empat nagari se kecamatan Batang Anai. Keempat nagari tersebut adalah Sungai Buluh, Katapiang, Kasang, dan Buaian. Untuk kegiatan tersebut, mereka menyediakan dokter untuk melakukan pemeriksaan secara cuma-cuma. Dan diperkirakan mampu menampung sekitar 700 orang pasien yang ingin mengetahui kondisi kesehatannya. “Mereka yang datang untuk mengecek kesehatan tidak dibatasi, boleh lansia, anakanak, ibu hamil, dan siapa

pun,” kata Panitia Medis, Agustina. Hasilnya, kata dia, jika ditemukan ada pasien yang mengalami sakit serius, akan dibantu dengan obat yang ada sesuai kebutuhannya. Jika tidak memungkinkan diobati, maka dokter akan memberikan saran rujukan. “Kegiatan ini sudah yang ke 12 kali kami gelar. Setiap tahun selalu melakukan bakti sosial kesehatan, di berbagai daerah yang membutuhkan, dan antusiasme masyarakat tinggi. Karena berobat itu kan mahal, kita berikan gratis,” kata Iwan. Camat Batang Anai, Syafrion, menyambut baik kegiatan yang akan diadakan di daerahnya tersebut. “Kami menyambut baik kegiatan ini, karena dengan program pemeriksaan kesehatan gratis, masyarakat bisa mengetahui kondisi kesehatannya. Ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat Batang Anai,” katanya. Kecamatan Batang Anai memiliki empat nagari dan 36 korong dengan jumlah penduduk mencapai 40.000 jiwa. Sementara wajib KTP mencapai 27.029 orang. Jenis penyakit seperti ispa, DBD, asma, dan penyakit kulit masih dominan di daerah tersebut. (h/cw-sal)

Saat ini desain konstruksi sudah rampung dikerjakan dan segera ditetapkan kontraktor yang akan mengerjakannya. Untuk sementara, demi kenyamanan pengguna jalan selama pekerjaan berlangsung, arus lalu lintas khususnya dari Padang menuju Bukittinggi, akan dialihkan melalui jembatan darurat (jembatan balley) di sisi jembatan yang sudah ada sekarang. Meski demikian, pengendara tetap diminta waspada saat melintas di kawasan ini saat hujan desar mengguyur. “Perbaikan badan jalan di Lembah Anai yang terban sepanjang 38 meter itu, akan kita mulai pekan depa. Untuk pembangunannya dibutuhkan anggaran Rp12 miliar. Dana ini bersumber dari dana tanggap darurat Bina Marga, Kementerian PU,” ujar Satuan Kerja (Satker) Pelaksana Jalan Nasional (PJN) II Sumbar, Radi Kasim kepada Haluan Jumat (25/1), di Padang. Konstruksi badan jalan yang amblas itu dikerjakan permanen, dengan membuat penahan tebing dari beton bertulang. Lalu di bagian dasar sungai, akan dilakukan pemotongan tebing agar air tidak menabrak tebing. Sebab lama kelamaan tentu akan terjadi

lagi pengikisan. Untuk itu akan dibuatkan aliran airnya, supaya air tidak membentur sisi jembatan. “Badan jalan tersebut mengalami amblas akibat pengikisan tanah dinding tebing oleh air. Jadi kita akan buat pengamanan tebing secara permanen, termasuk mengarahkan aliran air agar tak membentur tebing,” katanya. Pekerjaan itu direncanakan selama 5 bulan. Namun kelancaran pekerjaan sangat tergantung dari cuaca. Saat ini, lokasi longsor masih ditutupi dengan plastik terpal. Upaya ini cukup aman untuk melindungi bagian badan jalan lainnya agar tak mengalami terban pula. Meski demikian, untuk mengantisipasi bencana akibat cuaca yang tidak menentu ini, pihaknya selalu mensiagakan alat berat di lokasi ini dan juga petugas. Seperti diberitakan sebelumnya, pada hari Minggu, 9 Desember 2012 lalu, hampir separuh badan jalan sebelah kanan pada tanjakan Singgalang Kariang (arah dari Padang) terban dan longsor ke Sungai Batang Anai. Jalan yang terban panjangnya sekitar 38 meter. Terbannya badan jalan itu berawal dari amblasnya loneng yang menjadi pembatas antara bibir jalan dengan jurang berketinggian sekitar antara 12 meter sampai 18 meter dari dasar sungai. Sebelum amblas, persis di bagian dinding tebing yang menjadi penyangga badan jalan, terdapat semacam ruang kosong yang terbentuk akibat pengikisan. Sehingga dinding tebing yang selama ini menjadi penumpu badan jalan, tak kuasa lagi menahan beban. (h/vie)

Beasiswa Harus Ditambah TANAH DATAR, HALUAN — Komite beserta walinagari di SMPN 1 Rambatan, Kabupaten Tanah Datar mengeluhkan sedikitnya jumlah besaran beasiswa yang diterima oleh siswa dan siswa yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi. Dikatakan Firdaus, komite SMPN 1 Rambatan, untuk menamatkan SMA satu orang siswa membutuhkan sekitar Rp17, 6 juta untuk satu tahun. Jumlah itu didapat dengan mengacu pembayaran SPP Rp80.000 per bulan ditambah transportasi. Sedangkan untuk tingkat perguruan tinggi dibutuhkan sekitar Rp18 juta selama 4 tahun dengan SPP Rp1,5 juta per semester. “Saat ini jumlah beasiswa yang diterima siswa masih jauh dari jumlah yang dibutuhkan,” katanya, beberapa waktu lalu dalam hearing bersama Komisi IV DPRD Sumatera Barat. Dikatakan Bupati Tanah Datar M. Shadiq Pasadigoe, pemerintah kabupaten telah menyediakan Rp500 juta untuk beasiswa siswa miskin. Jumlah ini berdasarkan hasil

>> Editor : Rudi Antono

sharing dengan provinsi 50:50. Dengan demikian satu orang siswa mendapatkan Rp350. 000. Sementara untuk siswa di perguruan tinggi diberikan beasiswa sebesar Rp1 juta. Selama tahun 2012, tambah Shadiq sudah 520 siswa yang dibantu dengan beasiswa keluarga miskin (BKM) melalui badan amil zakat. Sementara jumlah yang diusulkan sekitar 1172 orang. Hal ini pun akan terus ditingkatkan. Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Syamsulrizal menyebutkan, orang tua dan pihak komite sekolah bisa memanfaatkan beasiswa bidik misi untuk melanjutkan siswanya ke perguruan tingi. Di samping itu juga bisa memanfaatkan bantuan sosial dari masingmasing anggota DPRD yang mendapatkan jatah Rp200 juta per orang. Sultani, anggota komisi IV dari partai PKS pun meminta pihak komite bisa mendapatkan beasiswa dari sumber-sumber pendapatan lainnya di berbagai pihak. Seperti dari dana CSR perusahaan. (h/cw-eni)

>> Penata Halaman: Irvand


4 SUMBAR

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

LINGKAR Kasus Pencabulan Anak Dinilai Diabaikan PASBAR, HALUAN — Lembaga Pengawas Pelaksana Pemerintahan Daerah Republik Indonesia (LP3DRI) Kabupaten Pasaman Barat menyesalkan sikap Polres Pasbar bersama jajarannya, yang telah mengabaikan kasus pencabulan terhadap dua orang bocah di salah satu masjid Jorong Kapa, Nagari Lapa Kecamatan Luhak Nan Duo, tanggal 12 Januari 2012 lalu. “Kasus pencabulan di bawah umur terus terjadi di wilayah hukum Pasaman Barat. Bahkan, kasus itu diniai lamban diproses oleh pihak penegak hukum. Akibatnya, pihak keluarga korban kecewa atas kinerja dari Satreskrim Polres Pasbar,” kata Kabid Advokasi dan Investigasi LP3DRI Pasaman Barat, Burhan Sikumbang di Simpang Ampek, Jumat (25/1). Pencabulan terhadap dua bocah di Kapar, Kecamatan Luhak Nan Duo, Pasaman Barat terjadi pada 12 Januari 2012 lalu. Ironisnya, perbuatan itu dilakukan di dalam masjid secara bergantian. Orang tua korban baru mengetahui kondisi anaknya setelah beberapa hari kemudian dan langsung melaporkan ke Polres Pasbar. Akan tetapi, prosesnya dinilai lambat, sehingga pelaku kabur ke luar Pasaman Barat. Nama pelaku yang dikantongi polisi inisial “AD” (17), telah duluan kabur melarikan diri, sebelum ditangkap polisi. Sedangkan pihak keluarga korban kecewa berat dengan kinerja polisi, karena masa depan anaknya hancur. Kasubag Humas Polres Pasbar AKP Muddasir membantah bekerja lambat. Pihaknya cuma hanya ekstra hati-hati saja. Karena membutuhkan keterangan korban dan saksi-saksi. Saat ini, polisi telah mengeluarkan surat penangkapan terhadap pelaku. Dan polisi yang ditugaskan sudah di lapangan melakukan pencarian bersama dengan keluarga korban, termasuk ke Payakumbuh dan Kota Padang. Pencarian sudah dilakukan sejak Sabtu lalu, (19/1). “Jadi tidak benar polisi lambat menangani kasus cabul ini,” ujarnya. (h/gmz)

SMP 4 Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW PADANG PARIAMAN, HALUAN — Meski matahari pagi cukup panas dan berdiri di lapangan, siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) 4 VII Koto Sungai Sariak, Kabupaten Padang Pariaman tetap bersemangat dan serius mendengarkan ceramah Maulid Nabi Muhammad SAW, yang disampaikan oleh Ustadz Nurdin Tk Sutan, Jumat (25/1). Kepala SMP 4 Razahibir mengatakan, acara memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW ini selalu diadakan setiap tahun dengan mengundang ustadz. Acara tersebut diadakan di halaman sekolah ini, karena sekolah tidak mempunyai aula. Ustadz Nurdin Tk Sutan dalam ceramahnya mengatakan, agar semua anak-anak sekolah ini agar bisa meniru tingkah lakunya Nabi Muhammad SAW. "Karena sebaik-baiknya tauladan itu ada pada diri Rasullullah," ujarnya. Semua anak-anak nampak bersemangat mendengarkan ceramah tersebut. Acara maulid ini dihadiri oleh kepala sekolah, majelis guru serta guru praktek lapangan (PL) dari Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Syekh Burhanuddin Pariaman. (h/cw-bus)

PELABUHAN MUARO — Sejumlah tumpukan barang terlihat memadati pelabuhan Muaro, Kota Padang, Jum’at (25/1). Pelabuhan Muaro merupakan salah satu pelabuhan di Kota Padang menuju Kabupaten Kepulauan Mentawai. AMIR

Masyarakat Muaro Tais Minta Pengaspalan Jalan MAPATTUNGGUL, HALUAN — Masyarakat Nagari Muaro Tais, Mapattunggul Kabupaten Pasaman inginkan jalan aspal. Keinginan itu disampaikan saat bhakti sosial Ikatan Mahasiswa Mapattunggul, yang menghadirkan Wakil Bupati Pasaman Daniel dan Ketua Komisi I DPRD Sumbar Muzli M Nur. Masyarakat menginginkan pembangunan infrastruktur jalan, agar akses transportasi lebih mudah. Segala hasil pertanian di daerah itu akan mudah dibawa keluar dan biayanya juga lebih murah. “Meskipun diberikan emas segunung, masyarakat lebih memilih dibangunkan jalan dan jembatan untuk menunjang transfortasi mereka” kata Camat Mapattunggul Teddy mewakili masyara-

kat, Jumat (25/1). Dari segi ekonomi, katanya, masyarakat mapatunggul tidak miskin, tapi yang membuat mereka miskin itu karena transfortasi. Karena biaya transportasi cukup besar. Pembina Imam Pasaman Yulisman mendukung kegiatan mahasiswa. Karena kegiatannya cukup positif dan membangun. Apalagi dengan menghadirkan wakil bupati dan anggota dewan, yang akan memperjuangkan aspirasi masyarakat. Ketua Komisi I DPRD Sumbar, Muzli M Nur berjanji akan memperjuangkan aspirasi masyarakat. Terutama di bidang infrastruktur jalan dan jembatan, yang memang dibutuhkan oleh masyarakat. “Saya janji bulan depan kita bersama dinas terkait, akan turun ke lapangan melihat rencana pembangunan jembatan dan jalan tersebut. Kita akan berusaha memperjuangkan aspirasi masyarakat di provinsi nantinya,” kata Muzli. Sementara Wakil Bupati Pasa-

man Daniel juga mengatakan hal yang samaa. Program pemerintah Kabupaten Pasaman sampai 2015 mendatang, katanya tidak ada lagi jalan menuju jorong yang tidak bisa dilalui mobil. Kecamatan Mapattunggul merupakan salah satu prioritas dari lima kecamatan yang akan dibangun. Dari Lubuk Sikaping, rombongan ini memang hanya bisa menaiki mobil sampai Jorong Rumbai, kemudian menuju Sungai Bilut dan Muaro Tais hanya bisa dengan kendaraan roda dua. “Kita minta kepada masyarakat agar bersabar, kehadiran kami ke seni akan membawa perubahan bagi masyarakat,” sebut Daniel. Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Mapattunggul Nofria Atma Rizki, mengatakan, kegiatan bhakti sosial di Muaro Tais mulai sejak Rabu (23/1) sampai Jumat (25/1). Bhakti sosial merupakan bentuk perwujudan pengabdian mahasiswa untuk masyarakat. Khususnya masyarakat yang berada di daerah terpencil seperti di Mapattunggul. (h/tos)

Kayu Hasil Pembalakan Ditemukan SOLSEL, HALUAN — Razia illegal logging di daerah rawan galodo Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh (KPGD) terus dilakukan pihak kepolisian.

Hasilnya, sampai saat ini sudah delapan kubik kayu balok ditangkap Polsek setempat. Kapolres Solok Selatan AKBP Djoko Trisulo didam-

pingi Kapolsek Koto Parik Gadang Diateh AKP Adang Syaputra mengatakan, terakhir aparat kepolisian menemukan kayu tebangan liar di Sungai Ipuh Nagari Pakan Rabaa Tengah Kecamatan KPGD dengan ukuran 6X20 dan 8X20 jenis pulai, ditemukan jam 17.00 WIB. “Kayu pulai ini bisa digunakan untuk bahan profil, kami temukan dalam keadaan menumpuk tanpa ada pemiliknya,” kata AKP Adang Syaputra. Sebelumnya, Jumat (18/ 1) sekitar pukul 10.00 WIB,

kepolisian berhasil menangkap 3,5 kubik kayu olahan di Sungai Manau. Kayu diduga diambil dari hutan lindung TNKS. Pihak kepolisian terus menghimbau kepada semua lapisan masyarakat, agar menghentikan pembabatan hutan lindung TNKS. “Kita kasihan sama masyarakat yang bermukim di kecamatan ini, dampak dari perbuatan membabat hutan baru dirasakan di masa datang. Bisa jadi bencana alam, seperti longsor, galodo atau banjir bandang,” te-

rangnya. Sementara, Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Solok Selatan Tri Handoyo Gunardi mengatakan, pada prinsipnya pemerintah daerah sudah berupaya mencegah terjadinya pembabatan hutan. “Kita punya polisi hutan dan pemuka nagari yang ditunjuk untuk mengawasi hutan di nagari masing-masing. Selain itu, kita (pemda-red) bersama Polri sudah sepakat memberantas illegal logging di wilayah Kabupaten Solok Selatan,” katanya. (h/col).

Pertanian Ramah Lingkungan Digalakkan PADANG, HALUAN — Guna peningkatan produksi beras, pemerintah Kabupaten Solok terus menerapkan pertanian ramah lingkungan dengan pola pertanian organik. Ini merupakan sistem manajemen produksi terpadu untuk menghindari penggunaan pupuk buatan, pestisida dan hasil rekayasa genetik. Tidak hanya itu, pemerintah Kabupaten Solok juga terus mengembangkan pola padi tanam sabatang atau lebih dikenal dengan sebutan system of rice intensfication atau SRI. Hal ini dikatakan oleh kata Kepala Dinas Pertanian, Perikanan, dan Peternakan (Disperkannak) Kabupaten Solok Darman kemarin. Menurutnya, sejak dikembangkannya sistim padi tanam sabatang (SRI) ini, produksi hasil pertanian di kabupaten ini terus mengalami peningkatan. "Alhamdulillah, saat ini sudah mencapai angka di atas 25 persen petani yang menerapkan pola padi tanam sabatang ini," jelas Darman. Berbeda dengan pola pertanian yang biasa, dikatakan Darman, sistim padi tanam sabatang tidak membutuhkan pengairan yang terlalu banyak, hanya cukup untuk membasahi tanahnya saja. "Hingga saat ini, kita masih terus memberikan informasi mengenai keuntungan penggunaan pola padi tanam sabatang ini di tengah-tengah petani yang ada," tambahnya lagi. Dilihat dari segi mutu dan kualitas yang dihasilkan dari sistim padi tanam sabatang, jika dibandingkan dengan sistim tradisional, lanjutnya, padi tanam sabatang jauh lebih unggul dibandingkan sistim lama. Jika petani mulai menggunakan pola ini, otomatis taraf hidup petani akan semakin meningkat. "Target kita, 90 persen petani akan menggunakan pola ini," pungkasnya. (h/hel)

>> Editor : Rudi Antono

>> Penata Halaman: Irvand


OPINI 5

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

PELAJARAN DARI ACENG:

Pemimpin itu Bermoral! ANGKAH Bupati Aceng akhirnya dihentikan oleh Mahkamah Agung dengan keputusan melengserkan sang Bupati yang menjadi a newsmaker pada pengujung tahun 2012. MA mengabulkan permohonan DPRD Garut soal memakzulan Aceng Fikri dari jabatannya sebagai Bupati. Putusan Aceng diadili oleh ketua majelis hakim Prof Paulus E Lotulung dengan Dr Supandi dan Yulius selaku hakim anggota pada 22 Januari 2013. Sebagai panitera pengganti adalah Sugiarto. Permohonan DPRD Garut dikabulkan karena dalam kasus perkawinan ini posisi Aceng dalam jabatan sebaga bupati tidak dapat dipisahkan (dikotomi). Sebab dalam perkawinan jabatan tersebut tetap melekat dalam diri pribadi bersangkutan. Putusan MA ini telah memenuhi rasa keadilan kaum perempuan. Selama ini sulit mewujudkan keadilan bagi kaum hawa. Putusan MA itu sinyal positif bagi kepentingan perempuan. Jadi kita sambut baik putusan MA ini. Tidak bisa dibendung lagi, putusan MA yang mengamini pemakzulan Aceng Fikri itu mendapat sambutan positif. Dua puluhan organisasi perempuan memuji langkah MA yang memakzulkan Aceng karena menikah siri selama 4 hari. Komnas Perempuan menyambut positif keputusan MA. Putusan MA diharapkan sebagai sebuah yurisprudensi yang baik dalam sistem pemerintahan kita. Ini titik balik. Tentu saja setelah ini harapan semua pegiat hak-hak perempuan dan para moralis adalah bagaimana agar DPRD setempat segera mengambil keputusan dalam sidang paripurnanya untuk menyatakan Aceng Fikri diberhentikan. Dalam sejarah pemerintahan Indonesia, inilah kali pertama kepala daerah yang diberhentikan karena alasan moral. Apa yang dapat kita ambil hikmah dalam kasus Aceng ini? Bahwa semua kita mesti sepakat untuk menekankan betapa pentingnya moral dalam memimpin. Sebagai seorang pejabat publik, haruslah orang yang betul-betul bisa menjadi panutan dan suri tauladan yang baik bagi masyarakatnya. Karena itu cerminan apa yang akan dia lakukan untuk masyarakat nanti. Sejumlah Pilkada yang akan kita laksanakan di Sumatera Barat maupun Pemilihan Umum Legislatif nanti, maka belajarlah kita pada kasus Aceng ini. Pejabat publik harus bersih, bukan hanya dari korupsi tapi juga mempunyai budi pekerti dan akhlak yang luhur. Daerah ini dan (tentu saja) bangsa Indonesia membutuhkan pemimpin masa depan yang berkarakter kuat. Sosoknya mesti bermoral. Pemimpin masa depan Indonesia haruslah memiliki moral Pancasila dan UUD 1945 sebagai falsafah dan konstitusi bangsa ini. Pemimpin itu, harus menghayati tujuan didirikannya negara ini. Sebagaimana termaktub dalam UUD 1945, negara ini bertujuan untuk melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. Pada kata ‘melindungi segenap bangsa’ maka di situ pemimpin berperan. Bukannya memerosotkan dan menjatuhkan bangsa. Kaum perempuan seperti kasus Aceng adalah pihak yang nyata-nyata tidak terlindungi oleh seorang pemimpin bernama Aceng Fikri. Moralitas itu diturunkan dalam perilaku yang etis, nasionalis, dan bervisi kerakyatan. Memang sulit mencari sosok yang memenuhi semua syarat itu secara sempurna. Tapi, kita harus cari tokoh yang setidaknya mendekati karakter itu, terutama di Sumatera Barat. Perilaku pemimpin di Sumatera Barat mestilah pemimpin yang tahu diereng jo gendeng. Filosofi ereng dan gendeng ini saja sudah menyiratkan bahwa seorang pemimpin di Sumatera Barat tidak boleh mendekati hal yang memalukan dan ditabukan (a moral). Mendekati untuk menyelidik saja sebuah keterlibatan seseorang dalam kasus moral, seorang pemimpin Minangkabau mesti dengan cara maereng. Artinya rasa malu benar-benar dijaga. Negeri ini didirikan atas lima dasar, ketuhanan, kemanusiaan yang beradil dan beradab (etika, sopan santun, dan ber-ahlak). Saat ini banyak tokoh mulai dari artis, agamawan, dokter, pelawak, pengusaha, politisi, birokrat, serta beragam profesi mengajukan diri menjadi bupati, walikota, caleg dan lain sebagainya. Mereka berlomba-lomba memperebutkan kursi panas. Memang ini adalah hak setiap setiap warga negara Indonsia dimana saja, dan sah-sah saha jika mengajukan diri menjadi calon walikota, bahkan presiden sekalipun. Namun, jika kita lihat dasar negara Indonesia yaitu Pancasila, yang salah satunya ialah” kemanusiaan yang adil dan beradab”. Tentunya, seorang pemimpin, baik itu walikota, bupati, gubernur, atau wakilnya harus memiliki moral yang tinggi. Sebab, jika tidak bermoral, seperti suka minum-minuman (mabuk), penjudi, selingkuh (berzina), tidaklah pantas. Ini bertentangan dengan sila ke-3. Pemimpin, mesti jujur, adil, bermoral, dan menegakkan hukum. Jika latar belakang seorang calon bupati atau walikota sudah tidak bermoral lagi, tentu yang bersangkutan tidak pantas lagi untuk dipilih menjadi pemimpin. Di dunia Barat yang kita anggap orang bebas dan merdeka untuk berbuat apa saja, moral pemimpin senantiasa terjaga. Clinton, Presiden AS itu pun pernah digoyang dan hampir jatuh karena moral. Jadi sebelum memilih pemimpin, marilah belajar dari kejatuhan Aceng.***

L

Golkar berharap kader yang hengkang ke Nasdem jadi naik derajatnya Wkwkwkwkwkwkwkwkwk Wakil Ketua DPR: “Aceng, sudahlah, jangan ribut lagi” Udahlah Ceng…..

PEMBERITAHUAN SETIAP artikel/opini yang dikirim ke Redaksi Haluan, panjang tulisan minimal 1.000 words (kata) dan maksimal 1.350 words (kata). Hendaknya artikel tak dikirim secara bersamaan ke media lain yang terbit di Kota Padang. Setelah 15 hari jika artikel tak dimuat, maka tulisan tersebut kami nilai tak layak muat. Terima kasih.

Terbit Sejak 1948 Pendiri H. Kasoema

Penerbit: PT Haluan Sumbar Mandiri (Haluan Media Group). SIUPP No 014.SK.Menpen.SIUPP A.7 1985 tanggal 19 November 1985.

Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Oleh: TASRIF Pengajar di MTsN Padusunan, Kota Pariaman ETIAP tahun kita memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW pada tanggal 12 Rabiul Awal. Tahun 2013, peringatan jatuh pada tanggal 24 Januari dan sudah dilaksanakan setiap manusia, khususnya orang Islam. Peringatan dengan berbagai macam acara yang dilaksanakan seperti tablig akbar, salawat dulang, bahkan berbagai acara tradisi yang dilakukan seperti balamang di Pariaman. Juga berbagai acara yang bernuansa Islam agar manusia dapat mencontoh perilaku Nabi Muhammad SAW sebagai teladan umat yang memang saat sekarang ini sudah mulai krisis keteladanan. Siapa yang harus dicontoh dan siapa yang harus menjadi panutan hidup? Anak yang tidak patuh lagi kepada orangtuanya? Siswa yang membangkang kepada gurunya? Dan sifat-sifat lainnya yang tidak lagi sesuai dengan kepribadian nabi. Sesuatu yang harus kita renungkan dan menjadi bahan instropeksi diri bagi manusia yang selalu taat akan Allah SWT dan Rasulnya. Rasulullah diutus oleh Allah SWT di muka bumi ini untuk merubah perilaku manusia, yang selama ini tidak sesuai dengan aturan dan prinsip ajaran Islam, di dalam firmannya yang berbunyi: “Sesungguhnya telah ada pada diri Rasulullah itu suri tauladan yang baik bagimu yaitu bagi orang yang mengharap rahmat Allah dan kedatangan hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah ( Q.S Al-Ahzab: 21 ) Nabi Muhammad SAW dilahirkan pada tanggal 12 Rabiul Awwal tahun Gajah / 571 M dalam suasana yatim atau tidak mempunyai ayah. Sebab ayahnya, Abdullah, telah meninggal di saat ibunya Aminah tengah mengandung. Di saat nabi dilahirkan, banyak perilaku jahiliyah yang

S

terjadi. Dan diperparah lagi ada sekelompok orang yang ingin menghancurkan Ka’bah, yakni Abrahah dan pasukannya di Yaman yang tidak senang kepada Mekkah. Sebab setiap tahun Ka’bah dikunjungi banyak orang pada bulan Zulhijjah untuk melaksanakan ibadah haji. Padahal, di Yaman sudah ada api yang harus disembah sehingga mereka merasa iri dan berupaya untuk menghancurkan Ka’bah. Namun, berkat pertolongan Allah SWT, pasukan Abrahah mati bagaikan daun-daun yang dimakan ulat dari burung Ababil dengan membawa batu yang sangat panas dari neraka. Hal ini diabadikan oleh Allah SWT di dalam surat Al-fiil, yang berbunyi: “Apakah kamu tidak memperhatikan bagaimana Tuhanmu telah bertindak terhadap tentara bergajah? Bukankah Dia telah menjadikan tipu daya mereka (untuk menghancurkan Ka’bah) itu dengan sia-sia? Dan dia mengirimkan mereka burungburung yang berbondongbondong yang melampaui mereka denga batu (berasal) dari tanah yang terbakar. Lalu Dia menjadikan mereka seperti daun-daun yang dimakan ulat”. Nabi Muhammad di masa kanak-kanak sudah menampakkan hidup yang mandiri dengan mengembala kambing. Apalagi saat berada di kediaman Halimah Tusadiyah yang menjadi ibu angkatnya. Awalnya, kambing atau domba tersebut kurus-kurus. Namun saat diasuh oleh nabi, sungguh luar biasa. Domba tersebut gemuk-gemuk dan terus berkembang. Nabi juga sempat diasuh oleh pamannya Abu Thalib, dan tetap bekerja menjadi seorang pedagang ketika berdagang ke negeri Syam/ Syiria. Dengan sifat-sifat yang baik pada diri nabi, banyak orang merasa senang dan

tertarik akan perilaku yang ada pada diri nabi. Sehingga pantas saja di dalam Alquran disebutkan: “Dan aku tidak mengutusmu kecuali sebagai rahmat untuk semesta alam (Q.S Alanbiya: 107). Menjadi kesenangan bagi orang lain bila Muhammad dengan gelar

saling berbagi antara satu dengan yang lainnya. Beliau diangkat menjadi Rasul/ Nabi ketika berumur 40 tahun, yang menandakan kenabiannya dapat memberikan penerang hidup bagi manusia dengan cara menyampaikan Islam secara lemah lembut. Rasulullah Muhammad SAW menyampai-

Al-amiin ( d a p a t dipercaya) dapat memberikan yang terbaik bagi orang lain yang ingin menjadi teladan di dalam hidupnya dan di dalam masyarakat yang ada pada waktu itu. Ketika terjadi banjir dan Ka’bah selesai dibangun, hampir saja terjadi perselisihan diantara para khalifah tentang siapa yang berhak untuk meletakkan Hajar Aswad. Sehingga hampir saja terjadi perperangan karena masing-masing suku merasa merekalah yang paling berhak untuk meletakkannya. Tetapi Muhammad menjadi sitawa sidingin yang memberikan perekat persatuan umat. Sehingga dialah yang meletakkan batu Hajar Aswad tersebut dimana sebelumnya masing-masing khalifah memegang ujung kain jubah untuk bersama-sama membantu nabi meletakkan Hajar Aswad. Para khalifah merasa senang hatinya karena dapat

kan dakwah lebih kurang 23 tahun di Makkah dan di Madinah sehingga dapat memberikan andil yang sangat besar dalam meningkatkan kehidupan. Dengan dakwah yang menitikberatkan pada contoh teladan yang baik, dapat memberikan andil yang sangat besar dalam meningkatkan syiar Islam ke arah yang lebih baik. Pada diri Nabi Muhammad SAW terdapat kelebihan bila dibandingkan dengan nabi yang lainnya, sebagaimana dalam hadisnya yang berbunyi: “Aku dilebihkan dengan nabi-nabi dengan enam hal : aku dikarunia kemampuan menggunakan jawani’al kalim (kalimat ringkas tuntas), ditolong dengan digetarkannya hati musuh, dihalalkan gharimah (harta rampasan perang) bagiku, dijadikan tanah bagiku sebagai alat bersuci dan tempat sujud, ditugaskan sebagai Rasul semua makhluk dan dijadikan sebagai penuntut para nabi. (H.R

Muslim). Rasululah Muhammad SAW menyempurnakan ajaran para nabi sebelumnya, yang membawa kesempatan untuk selalu melengkapi ajaran yang lainnya sehingga tidak ada lagi nabi setelah Muhammad SAW, atau sebagai penutup para nabi. Dalam pribadinya tertanam Alqur’an sebagai kepribadiannya yang harus diamalkan manusia. Sebab, ajarannya untuk seluruh umat manusia di alam semesta ini, ajaran yang mengajarkan hubungan dengan manusia, hubungan dengan Allah dan lainnya memberikan ketenangan lahir dan bathin di dalam mengingat akan Tuhannya. Untuk itu, sebagai manusia yang ingin selamat di dunia dan di akhirat kelak, kita harus tetap berpegang teguh kepada Alquran dan sunnahnya sehingga akan tetap selamat nantinya. Bila kita sudah jauh dari Alquran dan sunnah, maka semakin hari hidup kita akan terasa makin hampa dan akan mendapatkan berbagai persoalan baru. Di saat manusia sudah mulai yakin akan kebenaran Tuhannya, maka semakin hari manusia makin dapat menjadi manusia yang terbaik, manusia yang selalu berupaya untuk selalu mendekatkan diri kepada Khaliqnya. Dengan demikian manusia dapat memberikan ibrar dan pelajaran akan perilaku nabi yang tertanam dalam sifatnya. Manusia yang berperilaku dengan mencontoh perilaku nabi akan memberikan andil yang sangat besar dalam upaya meningkatkan kehidupan ke arah yang lebih baik. Contoh teladan yang baik terutama di dalam sifatnya harus kita tiru. Apalagi soal kepemimpinan. Beliau tidak hanya pemimpin negara, tapi juga sebagai pemimpin umat yang menjadi tempat bertanya dan tempat saling bertukar pikiran di dalam menyelesaikan masalah yang ada. Wallahu a’lam bisshawwab. Pariaman, 25 Januari 2013

082390765000

Tigo Tungku Sajarangan Wacana Pak Walikota Padang, dengan mengganti nama jalan By Pass yang panjangnya 27 km menjadi 3 bagian sahsah saja. Namun nama-nama yang diajukan beliau ke DPRD Padang dengan nama jalan Mr. Syafruddin Prawiranegara, Jend. Suharto dan Bagindo Azz Chan, saya rasa kurang tepat atau kurang pas. Karena jalan Bagindo Aziz Chan yang ada sekarang cukup mapan, dan telah dikenal lama oleh banyak orang, baik dari dalam maupun luar negeri. Tidak usah

Bak Sampah di Depan Lapangan Bola Cengkeh Ass. Bapak Walikota Padang yang terhormat. Mengapa bak sampah di depan lapangan bola Cengkeh ditiadakan lagi? Jadinya warga sembarangan buang sampah dan selokan-selokan jadi tersumbat dan bisa mengakibatkan banjir. Sementara daerah disitu daerah padat penduduk. Wassalam. +628126617***

diusik lagi dan lagi identik dengan nama gedung yang ada. Menurut hemat dan usulan kami lebih baik diganti saja dengan nama-nama: jalan Mr. Syafruddin Prawiranegara, Mohammad Natsir dan Mohammad Syafei. Sebab ke 3 mereka itu adalah tigo tungku sajarangan yang telah membangkit batang tarandam. Nan manangih sajolah antok an. Nan sanang jan digaduah pulo. Untuk dicarikan jalan keluarnya dengan sebaik-sebaiknya oleh bapak-bapak anggota DPRD Kota Padang. +6287792935***

Selesaikan Hutang Dana Sertifikasi Yth Bapak Walikota Padang. Tolong selesaikan hutang dana sertifikasi dengan para guru tahun 2010 dan 2011 yang ketinggalan dan uang profesi yang sudah diinstruksikan buka rekening di Bank BRI dan Bank BNI 46. Kami butuh untuk melunasi hutang di BPD. Boleh cek dan tidak ada jiwa koruptor pada kami. +6282390611***

Soal Nama untuk Jalan By Pass di Kota Padang SARAN bagi Bapak Walikota Padang. Alangkah bijaknya bila memberikan keterangan dimusyawarahkan dulu. Suatu contoh, alangkah baiknya nama jalan By Pass di berinama dengan nama pahlawan Kota Padang. Contoh jalan Djamaludin Wak Ketok, jalan Letkol Ahmad Husein. Lebih bagus lagi dan akan dikenang warga Kota Padang. +6281277391***

Tolong Tindak Tegas PT KA BAPAK Polsi atau pejabat terkait. Tolong tindakan tegas terhadap PT KA tentang pekerjaan perlintasan jalan KA di Lubuk Buaya. Pekerjaan penggantian bantalan rel telah selesai. Tapi jalan yang rusak akibat pekerjaan bantalan tidak di perbaiki, dan sangat membahayakan pengendara jalan raya, terutama sepeda motor. Jangan dibiarkan PT KA seenaknya, tanpa memprihatikan keselamatan orang. Terimakasih. +6281277382***

Tak Perlu Menunggu Kasasi MA BAPAK Dirut PDAM Padang Azhar Latif. Kami jangan dibentakbentak. Kalau tidak senang dengan kami mundur saja. Bapak tidak perlu menunggu kasasi MA. Kami sudah bosan hampir tiap hari mendengar kata-kata yang tidak menyenangkan kami. +6282391236***

Pemimpin Umum: H. Basrizal Koto, Wakil Pemimpin Umum/Penanggungjawab: Zul Effendi, Pemimpin Redaksi: Yon Erizon, Pemimpin Perusahaan: Syafarudin Ariansyah. Dewan Redaksi : H. Basrizal Koto, H. Desfandri, H. Hasril Chaniago, Zul Effendi, Yon Erizon, Syafarudin Ariansyah, Ismet Fanany MD, Eko Yanche Edrie, Syamsu Rizal, Redaktur Pelaksana: Ismet Fanany MD, Syamsu Rizal, Koordinator Minggu: David Ramadian, Litbang dan Online Media: Eko Yanche Edrie, Sekretaris Redaksi: Silvia Oktarice, Koordinator Liputan: Rudi Antono, Redaktur: Afrianita, Atviarni, Dodi Nurja, Nova Anggraini, Rahmatul Akbar. Asisten Redaktur: Devi Diani, Meidella Syahni, Reporter Padang: Ade Budi Kurniati, Nasrizal, Perwakilan Bukittinggi: Haswandi (Plt Kepala) Jon Indra (Non-Aktif), Syamsuardi S, Ridwan, Pariaman/Padang Pariaman: Dedi Salim, Trisnaldi, Payakumbuh/Limapuluh Kota: Zulkifli, Syafril Nita, Sri Mulyati, M Siebert, Pasaman:Atos Indria, Ahdi Susanto, Welina, Agam: Miazuddin, Kasra Scorpi, Padang Panjang: Iwan DN, Rian Syair, Tanah Datar: Yuldaveri, Emrizal, Aldoys, Pasaman Barat: M. Junir, Gusmizar, Pesisir Selatan: Sabrul Bayang, M. Joni, Haridman, Kabupaten Solok/Kota Solok: Syamsuardi Hasan, Riswan Jaya, Alfian, Almito, Marnus Chaniago, Solok Selatan: Icol Dianto, Sawahlunto: Fadilla Jusman, Sijunjung: Azneldi, Dharmasraya: Maryadi, Ferry Maulana, Biro Jakarta: Syafril Amir, Jamalis Jamin, Surya, Biro Riau: Moralis, Biro Kepri: M Sahdan Tim Kerja Usaha: Efri Hanter (Kabag Sirkulasi), Yursil Masri (Manajer Keuangan), Andiyanto (Koord Asongan), Yunasbi (Kabag Iklan), Tata Letak/Desain: David Fernanda, Nurfandri, Rahmi, Syamsul Hidayat, Jefli, HRD : Desmasari, Umum : Nurmi, Kasir : Desy, TI : Teguh. Manajer Cetak: Mardius Caniago, Pra Cetak : Sawal Marjuni HRP, Mai Hendri, Cetak : Mardianto (Koordinator), Afandi, Rudi Kurniawan, Jecky Jekcson. Haluan Media Group: CEO H.Basrizal Koto, Direktur: H Desfandri. Kantor Jakarta: Graha Basko, Jln. Kebun Kacang XXIX No.2A Jakarta Pusat 10240. Telp. (021) 3161472, 3161056 Fax. (021) 3915790, Iklan dan Sirkulasi: (0751) 4488700, Alamat Redaksi/Bisnis: Komplek Bandara Tabing, Jl Hamka Padang. Telp. (0751)4488700, 4488701, 4488702, 4488703, Fax (0751) 4488704 Email: haluanpadang@gmail.com, redaksi_haluan@yahoo.com, website: http/harianhaluan.com, Harga Langganan/iklan: Harga langganan bulanan dalam kota Padang Rp57.000, Harga eceran Rp2.500,- Tarif iklan: Tarif Iklan: Display FC halaman satu: Rp50.000/mm kolom, Display BW halaman satu: Rp35.000/mm kolom, Display halaman dalam FC: Rp35.000/mm kolom, Display halaman dalam BW: Rp17.500/mm kolom, Iklan SC :Rp25.000/mm kolom, Sosial/Ucapan Selamat FC: Rp15.000/mm kolom, Sosial/Ucapan Selamat BW: Rp10.000/mm kolom, Dukacita: Rp10.000/mm kolom, Iklan kolom (maks 300 mmk) FC: Rp15.000, Iklan Kolom (maks 300 mmk) BW: Rp10.000, Advertorial FC: Rp40.000/mm kolom, Advertorial BW: Rp25.000/mm kolom Bank: BRI Cabang Padang Rek No: 0058-01-001430-30-8, Bank Nagari Cabang Utama Padang Rek No: 1008.0103.00009.1 PT Haluan Sumbar Mandiri Dicetak oleh Unit Percetakan PT Haluan Sumbar Mandiri Padang. Klik http://www.harianhaluan.com >> Editor : Syamsu Rizal

>> Penata Halaman : Irvand


6 NASIONAL

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Surya Paloh Diusung Golongan Tua JAKARTA, HALUAN — Pernyataan Wakil Ketua Umum DPP Partai Nasdem Sugeng Suparwoto yang mengatakan partainya semakin solid setelah Hary Tanoe dan kelompok muda lainnya keluar diyakini keliru.

ROBEK DAN BUANG — Ratusan pengurus NasDem wilayah Jakarta ini merobek dan membuang kartu anggota di depan kantor NasDem di Gondangdia. MERDEKA

LINGKAR Pembunuh Polisi Mengaku Disuruh Polisi JAKARTA, HALUAN — Pembunuh anggota Polsek Sananwetan, Blitar, Jawa Timur, Briptu Prayoga Ardi Priyanto, Mohammad Muad, mengaku hanya disuruh oleh oknum seorang perwira di kepolisian. Menurutnya, dia mendapatkan imbalan Rp15 juta untuk membunuh Yoga. “Saya hanya disuruh Kompol R untuk membunuh korban,” kata Muad, di hadapan penyidik Polda Jawa Timur, Jumat (25/1). Yoga menuturkan, uang Rp15 juta tersebut dibayarkan berangsur dengan cara diberikan sebelum membunuh dan sesudah membunuh. “Saya mendapat uang muka sebesar Rp 5 juta. Sisanya diberikan setelah pekerjaan saya selesai,” ujarnya. Muad juga mengakui, sebenarnya dia akan menyerahkan diri ke Mapolda Jatim setelah tertangkapnya Ahmad Zaini, temannya saat membunuh Yoga. Namun, Muad bingung harus menyerahkan diri kemana. “Saya kemudian memutuskan kabur lagi. Dari kota ke kota. Dan kemudian memutuskan masuk ke pondok pesantren di Desa Pesawahan, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo. Saya bermaksud untuk bertobat,” imbuhnya. Sementara Kapolres Kota Blitar, AKBP Indarto, mengatakan pihaknya masih akan melakukan pendalaman penyidikan. Dalam waktu dekat polisi juga akan melakukan rekonstruksi pembunuhan tersebut. “Kita masih akan mendalami penyedikan ini, termasuk melakukan rekonstruksi,” kata Indarto. Berdasarkan Informasi yang dihimpun, Kompol R adalah mantan Wakapolres Kota Blitar yang berpindah tugas di Polda Jawa Timur. Kasus pembunuhan ini yang bermotif asmara ini dikarenakan Kompol R merasa sakit hati setelah wanita simpananya bermain hati dengan Briptu Yoga. Wanita berinisial W yang berprofesi sebagai pemandu lagu tersebut merupakan mantan pacar lama Yoga. Karena merasa dipecundangi Kompol R marah dan sempat melakukan kekerasan kepada Yoga. Meski berstatus sebagai bawahan, Yoga nekat memperlihatkan sikap melawan. Selain itu, Kompol R yang kini dimutasi ke Polda Jatim erat kaitannya dengan permasalahan asmara tersebut. (h/okz)

Demokrat: Ibu Kota Pindah ke Jabar JAKARTA, HALUAN – Hingga saat ni permasalahan banjir dan kemacetan di Ibu Kota belum kunjung terselesaikan. Hal tersebut memicu berhembusnya wacana pemindahan Ibu Kota. Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Didi Irawadi, menuturkan Indonesia sudah selayaknya mempunyai pusat pemerintahan yang ideal, efisien dan efektif bagi penyelenggaran negara. “Sebaiknya dicarikan lokasi yang tidak jauh dari Ibu Kota Jakarta, sehingga Jakarta sebagai pusat bisnis tetap bisa saling bersinergi dengan pusat pemerintahan,” kata Didi kepada wartawan melalui pesan singkatnya, Jumat (25/1). Didi menambahkan mengusulkan provinsi Jawa Barat atau Tangerang dapat dijadikan pilihan sebagai tempat perpindahan Ibu Kota. “Karawang dan Sentul untuk daerah Jawa Barat, untuk Banten sekitar Tangerang,” tegasnya. Anggota Komisi III ini, megatakan harus ada singkronisasi antara pusat pemerintahan dengan pusat bisnis dan ekonomi. Sehingga, dapat memberikan dampak yang positif bagi Indonesia. Sebagai contoh, seperti Putra Jaya di Malaysia yang ideal sebagai pusat pemerintahan. “Yang juga penting akses dari pusat pemerintahan ke bandara utama. Oleh karenanya sudah saatnya dipikirkan wilayah-wilayah yang memungkinkan di sekitar Jawa Barat atau Banten untuk merealisasikan hal ini,” tandasnya.(h/okz)

SKANDAL HAMBALANG

KPK Usut Keterlibatan Choel JAKARTA, HALUAN — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tampaknya masih menelusuri sejauh mana keterlibatan Andi Zulkarnaen Mallarangeng, kerap disapa Choel, dalam kasus dugaan korupsi Hambalang. Menurut mereka, hasil pemeriksaan terhadap Choel Jumat kemarin, masih perlu dikaji lagi. “Masih ada kemungkinan pihakpihak lain yang kita duga terlibat. Siapa pun itu. Kesimpulan pihak lain yang terlibat tentu mendasarkan apakah penyidik menemukan bukti yang cukup,” kata Juru Bicara KPK, Johan Budi SP, kepada wartawan di Gedung KPK, Jumat (25/1). Menurut Johan, pengakuan yang

disampaikan Choel hari ini harus dikonfrontir dengan bukti-bukti dimiliki KPK. Dia mengatakan apa yang dikatakan Choel masih haru dilakukan penilaian kembali. “Saya kira soal terima atau tidak harus dilakukan validasi. Sehingga baru bisa disimpulkan dia (Choel) terlibat atau tidak dalam konteks kasus Hambalang ini,” ujar Johan. Johan mengatakan proses analisa antara keterangan dan kaitan buktibukti tidak mudah. Hal itu memerlukan waktu yang tidak sebentar. “Soal masalah waktu, itu tergantung dari kemampuan penyidik untuk menelusurinya,” lanjut Johan. Usai menjalani pemeriksaan di

KPK Jumat, adik bungsu Andi Alfian Mallarangeng itu menceritakan banyak hal. Choel mengaku menerima uang Rp 2 miliar dari pemilik PT Global Daya Manunggal, Herman Prananto. Tetapi, dia berkilah uang itu bukan terkait proyek Hambalang. PT Global Daya Manunggal adalah salah satu sub-kontraktor proyek Wisma Hambalang. Kabarnya, Choel melobi mantan Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga serta Pejabat Pembuat Komitmen proyek Wisma Hambalang, Deddy Kusdinar, guna meloloskan PT GDM menjadi salah satu sub-kontraktor proyek bernilai Rp 2,5 triliun itu. (h/mdk)

Anggaran Polri Rp45,6 Triliun JAKARTA, HALUAN — Polri mendapat anggaran tahun 2013 sebesar Rp45,6 triliun dari pemerintah. Asisten Perencanaan Polri (Asrena) Irjen Sulistyo Ishak, dalam konfrensi persnya di Mabes Polri, mengatakan, anggaran ini lebih kecil dari anggaran yang diusulkan Polri yaitu Rp51,761 triliu “Anggaran sebesar Rp45, 622 triliun yang kita terima itu, hanyalah sekitar 88,14 persen dari usulan Polri yakni Rp51,761 triliun,” kata Sulistyo, Jumat (25/1) Dana Rp45,6 triliun ini, kemudian dibagi kepada tiga kelompok besar. Yaitu, belanja pegawai sebesar 65,45 persen atau Rp29,85 triliun yang di dalamnya termasuk gaji, tunjangan jabatan, renumerasi, dan honor. Lalu belanja barang sebesar 19,60 persen atau Rp8,940 triliun serta 14,19 persen atau Rp6,821 triliun digunakan untuk modal. Selain anggaran ini, Polri juga mendapatkan dana optimalisasi sebesar Rp2,21 triliun. Dana ini meliputi tunjangan operasional penyelidikan dan penyidikan Tindak

Pidana Korupsi sebesar Rp250 miliar. Sulistyo mengatakan, dana khusus untuk penanganan kasus korupsi ini, pada tahun sebelumnya tidak pernah ada karena dimasukan dalam dana penyelidikan dan penyidikan kasus-kasus pidana lainnya. “Ini baru ada di tahun 2013 dan Polri dituntut mengoptimalkan pemberantasan korupsi. Di Jawa Tengah salah satunya, sudah merekrut penyidik tipikor dari seratus diambil 35 orang,” terang Sulistyo. Selain untuk kasus penyelidikan dan penyidikan korupsi, dana Rp2,211 triliun ini digunakan untuk merekrut 15 ribu brigadir Polri yang menghabiskan dana sebesar Rp 460 miliar, serta pengadaan sarana prasana sebesar Rp1,366 triliun. Seluruh dana ini, lanjutnya, juga

akan digunakan untuk mendukung 13 program dan 89 kegiatan 410.245 anggota Polri yang tersebar di Mabes Polri, 31 Polda, 445 Polres, 4773 Polsek, dan 730 polsubsektor. Mabes Polri hanya kebagian 30 persen dan sisanya disebarkan ke seluruh Indonesia. “Itu digunakan untuk mendukung 13 program dan 89 kegiatan, juga untuk 31 Polda, Mabes Polri hanya 30 persennya,” jelas Ishak. Mengenai transparansi penggunaan anggaran ini, Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Suhardi Alius yang menemani Ishak, mempersilakan berbagai elemen untuk mengawasi penggunaaan anggaran tahun 2013 ini. “Transparansi barang dan jasa sudah dilakukan di lingkungan Polri dan boleh diikuti oleh siapa saja,” ujar Suhardi. (h/okz)

“Sugeng mengatakan hal itu karena dia dan beberapa jajaran lainnya lebih solid di antara sesama penjilat Surya Paloh yang berhasil menyingkirkan Hary Tanoe. Solid di antara mereka yang menjilat Surya Paloh. Solid karena mereka sudah kehilangan saingan,” jelas pengamat politik Boni Hargens, di Gedung KPU, Jakarta, seperti dilansir merdeka.com, Jumat (25/1). Boni menilai Hary Tanoe Cs keluar karena ada gesekan dengan kelompok tua yang ada di partai tersebut. Orang-orang tua itu yang meminta agar Surya Paloh mengambil alih partai. “Orang-orang tua pasti saja senang dengan keluarnya Hary Tanoe. Karena mereka hilang saingan. Dan mereka jadi solid. Tapi apakah mereka akan meraih dukungan publik, ini yang jadi tanda tanya, kalau saya rasa tidak,” ujar Boni. Kelompok tua itu, dalam pandangan Boni, justru tidak berjasa dalam membangun NasDem sebagai partai. Karena NasDem sebagai partai bukan ide mereka, tapi gagasan orang-orang muda yang kebetulan Hary Tanoe termasuk di dalamnya yang juga bekerja keras membangun NasDem menjadi partai. “Ada juga Jeffrie Geovani dan lain-lain. Nah, begitu partai ini lolos dan diperhitungkan, kelompok senior yang tadinya tidak optimis NasDem menjadi partai, lalu bergairah. Libido mereka inilah yang jadi dasar konflik internal NasDem,” jelas Boni. Menurutnya, ada beberapa orang yang bisa dibilang golongan tua menghasut Surya Paloh untuk merebut kekuasaan di NasDem. Dan golongan tua itu lah yang memaksa secara tidak langsung mendesak Hary Tanoe mundur. “Mereka yang meminta Surya Paloh harus jadi ketua umum. Surya Paloh sebenarnya tidak bermaksud head to head dengan Hary Tanoe. Tapi merekalah yang kemudian mendorong-dorong sehingga Surya Paloh kelihatan berhadap-hadapan dengan Hary Tanoe. Padahal Surya Paloh menurut saya jauh lebih bijaksana dan tidak bermaksud membelah partai ini,” imbuhnya. Karena itu, menurut Boni mengungkapkan, Hary Tanoe Cs mundur tidak akan membawa keuntungan bagi partai. Malah NasDem akan rugi ditinggal para punggawa muda yang selama ini membangun NasDem. “Partai ini kan sebelah jiwanya sudah mati tanpa Hary Tanoe. Soalnya kan partai ini lolos karena kerja keras Hary Tanoe dan kelompok-kelompok muda itu. Jadi tanpa Hary Tanoe separuh jiwanya mati,” cetusnya. Sedangkan Diflaizal Zen Koto Sekretaris DPW Partai Nasdem DKI Jakarta, menegaskan, seluruh pengurus harian DPW, DPC, hingga ranting dan rayon Nasdem di DKI Jakarta, resmi mundur Jumat kemarin . “Ada 700.000 yang sudah mengembalikan KTA. Kantor-kantor juga sudah kami tutup dan kembalikan ke Nasdem sejak hari ini,” kata Zen Koto. Diflaizal Koto mengklaim, akan banyak kader lain yang menyusul. Tidak hanya di Jakarta, tetapi juga beberapa daerah lain di Indonesia, seperti Jawa Barat. Resmi Ketum Dalam pada itu Ketua Umum Partai NasDem, Patrice Rio Capella, resmi menyerahkan tongkat estafet kepemimpinannya kepada Ketua Majelis NasDem, Surya Paloh. “Dihadapan saudara-saudara sekalian, saya kembalikan mandat ini kepada Bapak Surya Paloh sebagai pemberi mandat,” kata Rio, pada saat Kongres I Partai NasDem, di JCC, Jakarta, Jumat (25/1/). Rio juga mendukung penuh partai bernomor urut 1 dipimpin oleh mantan politisi Partai Golkar tersebut. “Saya Ketua Umum Partai NasDem saat ini mendukung Bapak Surya Paloh sebagai Ketua Majelis Nasional Partai pada saat ini untuk diangkat sebagai Ketua Umum Partai NasDem dalam kongres yang mulia ini,” tegasnya. Lebih jauh, Rio mengatakan dengan resmi diembannya kepemimpinan ditangan Surya Paloh, maka NasDem siap bersaing di arena pertandingan Pemilu 2014 mendatang. “Kita yakin, kepemimpinan beliaulah yang akan membawa Partai NasDem menuju kemenangan dan kejayaan. Apakah saudara-saudara sepakat dengan saya?” tanyanya. (h/mdk/okz)

BANTU KORBAN BAJIR

Hidayat Gotong Jeriken JAKARTA, HALUAN — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan wakilnya Basuki Tjahaja masih bekerja keras menghadapi banjir Jakarta. Ahok sibuk merelokasi warga Pluit yang keras kepala tidak mau dipindah ke rumah susun (Rusun) Marunda. HIDAYAT Nur Wahid membantu mengangkat jeriken. NET Sementara Jokowi kembali blusukan ke Muara Baru PKS juga memberikan bantuan menemui warga dan mengurusi berupa gerobak sampah, air bersih, pompa air untuk menyedot banjir. sembako dan berbagai alat kebersihan. Jokowi juga memberikan sejumlah Beberapa waktu lalu, Hidayat bantuan berupa sembako, peralatan beberapa kali mengkritik Jokowi. sekolah dan alat-alat kebersihan. Hidayat berharap gaya blusukan Politikus Partai Keadilan Sejah- Jokowi sekadar pencitraan. Hidayat tera Hidayat Nur Wahid juga tak mau pun meminta Jokowi lebih serius ketinggalan. Memperingati Maulid bekerja. “Saya berharap bukan sekadar Rasulullah Muhammad SAW, Hida- pencitraan, karena pak Jokowi citranya yat ikut blusukan membantu korban sudah berlebihan, yang diperlukan banjir di Jakarta Utara. Hidayat adalah kerja nyata,” kata Hidayat. tampak mengangkat sebuah jeriken Menurut Hidayat, apa yang disamberisi air untuk nenek tua. “Hari ini paikan Jokowi saat kampanye tentang hingga hari Ahad, kerja bakti serentak Jakarta baru menjadi harapan bagi dilakukan di 42 kecamatan di seluruh warga Ibu Kota. Sehingga Jokowi DKI oleh kader-kader PKS dengan harus merealisasikan janji-janjinya kegiatan bersih-bersih lingkungan, tersebut. “Harapannya kalau Jakarta penyuluhan dan pelayanan kesehatan, baru, yang dulu macet, ya sekarang penyemprotan disinfektan dan pembe- ga macet. Kalau dulu banjir, sekarang rian bantuan pasca banjir,” ujar ga banjir, begitu seterusnya,” terangHidayat, Jumat nya. (h/mdk) >> Editor : Dodi Nurja

>> Penata Halaman: Syahrizal


SAMBUNGAN 7

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Mr St M Rasjid ................ Dari Halaman. 1 Tiap Hari ...................... Dari Halaman. 1 Ia adalah salah seorang pejuang dan Perintis Kemerdekaan. Pada saat perang kemerdekaan II (Clash II), Rasjid menjabat sebagai Gubernur Militer Sumatera Barat/ Tengah. Selain itu dalam Kabinet Darurat, dia menjabat sebagai Menteri Keamanan/Sosial dan Menteri Perburuhan dan Sosial. Salah seorang putra dari Mr St M Rasjid adalah Arwin Rasyid, yang kini menjabat sebagai CEO Bank CIMB Niaga. Arwin Rasyid juga pernah menjabat sebagai Dirut Bank Danamon dan Telkom. Latar belakang pendidikan Mr St M Rasjid; setelah menamatkan pendidikan MULO di Padang tahun 1929, Rasjid berangkat ke Batavia dan masuk ke sekolah menengah atas AMS pada tahun 1930. Setamat dari AMS tahun 1933, Rasjid muda memilih melanjutkan pendidikannya ke Sekolah Tinggi Hukum dan tamat tahun 1938 dan mendapatkan gelar Meester in de Rechten. Rasjid merupakan salah satu tokoh penting dalam Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) di mana pada saat itu pada masa pemerintahan darurat ini beliau menjabat sebagai Gubernur Militer Sumatera Barat/Tengah, dan kemudian dalam Kabinet Darurat beliau menjabat sebagai Menteri Keamanan/ Sosial dan Menteri Perburuhan dan Sosial yang berasal dari PSI. Mr St M Rasjid wafat di Jakarta dan dimakamkan di TPU Tanah Kusir. Ketua DPRD Eri Zulfian pada Haluan usai sidang paripurna

mengungkapkan, hal yang sama dengan Wakil Bupati, Damsuar. Bahwa nama Mr St M Rasjid tersebut pantas diberikan sebagai nama jalan Simpang Duku-BIM. Nama itu bukan saja nama jalan, tapi berlatar belakang sejarah yang harus diketahui oleh masyarakat. Eri Zulfian, juga memberikan apresiasi pada tokoh-tokoh Padang Pariaman yang telah mengingatkan kembali nilai sejarah tersebut. “Mudah-mudahan ini akan menjadi nilai sejarah juga bagi DPRD dan mengangkat harkad dari DPRD itu sendiri,” ujar Eri Zulfian. Perjuangan Tokoh Pariaman Berhasil Proses penetapan nama Mr St M Rasjid menjadi nama Jalan Simpang Duku-BIM terbilang cepat. Meskipun nama ini juga telah pernah diusulkan sejak tahun 2006, namun sempat stagnan. Pengusulan kembali aktif ditindaklanjuti pertengahan tahun 2012. Tokoh Pariaman yang aktif dalam pengusulan nama Mr St M Rasjid di antaranya adalah H Muslim Kasim (Wakil Gubernur Sumbar yang juga menjabat Bupati Padang Pariaman dua periode), H Basrizal Koto (CEO Basko Group), H Bagindo Letter (ulama dan mantan anggota DPRD Sumbar), Yusman Kasim (mantan Wakil Walikota Padang) dan lainnya. Pada hari Senin (21/1) lalu diselenggarakan hearing di DPRD Kabupaten Padang Pariaman perihal penegasan pengusulan nama Mr St M Rasjid menjadi nama

Jalan Simpang Duku-BIM. Cukup banyak tokoh Pariaman yang hadir, di antaranya H Muslim Kasim, , H Basrizal Koto, Buya HM Bagindo Letter, H Yusman Kasim, Masful (mantan Wakil Ketua DPRD Sumbar), H Darlis Sofyan (Ketua SPS Sumbar), Z Dt Bagindo Kali (Ketua DHD Angkatan 45 Sumbar), Is Prima Nanda, Gusfen Khairul, Ketua LKAAM Padang Pariaman, pengurus DHD 45 Padang Pariaman dan Rice Basko (EAM Basko Hotel). Sedang dari pihak keluarga Mr St M Rasjidhadir keponakan kandung tokoh pejuang ini yaitu Hj Khadijah M Zain, anak pisang M Rasjid yakni M Ismiransyah M Zain yang kini menjabat Kepala Kanwil Pajak Sumbar-Jambi serta sejumlah kerabat. Rapat dengar pendapat tersebut dihadiri Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni, Walikota Pariaman diwakili Sekda Armen, pimpinan DPRD, enam dari tujuh fraksi DPRD, SKPD di jajaran Pemkab Padang Pariaman. Muslim Kasim sebagai pimpinan tokoh masyarakat Padang Pariaman menjelaskan, pengusulan nama Mr St M Rasjid untuk nama jalan Simpang Duku-BIM adalah sebagai bagian dari usaha mengenang dan mensyukuri jasa pejuang yang telah memerdekakan Republik ini, salah satunya yakni Mr Sutan Moh Rasjid. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai para pahlawannya,” kata Muslim Kasim. (h/ded)

tetapi setiap tahun cuma tiga kali. Kalau tidak lolos hari ini, sebulan kemudian bisa ikut, dan begitu pula bulan berikutnya,” kata di Istana Wakil Presiden, Jumat (25/1). Selain itu, ia juga mengingatkan rekrutmen PNS tetap didasarkan pada analisis beban kerja. Ini untuk menentukan formasi kebutuhan pegawai yang dilakukan oleh kementerian/lembaga yang bersangkutan. “Tanpa itu kita tidak berikan (kuota atau formasi jabatan). Lalu anggaran belanja harus di bawah

50 persen. Kalau lebih tidak berikan formasi juga,” lanjut dia. Ditentukan ‘Passing Grade’ Eko Prasojo menjelaskan pula, skema penerimaan PNS nantinya direncanakan akan menggunakan passing grade. Ini menyusul pencabutan moratorium CPNS. Passing grade akan diterapkan meski pun kebutuhannya melebihi dari jumlah orang yang lolos. “Dulu, terima orang sesuai formasinya. Melamar 10 orang,

dibutuhkan 10 orang, maka semuanya diambil. Tetapi dengan passing grade, yang melamar 10 orang tapi yang memenuhi passing grade hanya dua orang. Maka dua orang itu saja yang diambil,” katanya Rencananya, sistem ini akan diterapkan Juni tahun ini. Namun Eko meminta agar kementerian/ lembaga dan publik tidak perlu khawatir dengan skema ini. Sebab, penerimaan CPNS tidak terjadi satu kali saja dalam satu tahun. Namun bisa tiga kali. (h/dn/rol)

15 Ribu Ekor .................. Dari Halaman. 1 Hal itu mendorong pihak pengelola SMP Kim Dong menutup sekolah, untuk memastikan keamanan bagi para guru dan siswa-siswi mereka. Pihak berwenang tidak tinggal diam, mereka segera bertindak. Setidaknya, sudah 60 ekor buaya berhasil ditangkap, saat insiden itu terjadi pada Jumat pekan lalu. “Dinding dari peternakan buaya itu roboh karena erosi hujan, sehingga para buaya mudah melarikan diri,” jelas Le Van Hai, Kepala Departemen Jagawana Provinsi Ca Mau. Ia tidak merinci jumlah buaya yang masih dalam pengejaran, namun penangkaran itu memiliki lebih dari 580 ekor buaya. Di Indonesia juga ada penag-

karan buaya di antaranya di Medan, Sumatera Utara dan Teritip Kalimantan Timur. Di Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang di Jalan Bunga Raya II Kota Medan, teredapat sekitar 2.800 ekor buaya milik Lo Than Muk. Areal penangkaran ini seluas satu hektar lebih, oleh pemiliknya di dalam areal ini telah dibangun 78 bak penangkaran. Lo Than Muk tidak menyangka sama sekali, penangkaran buayanya berkembang menjadi 2.800 ekor. Awalnya dia hanya iseng memelihara buaya kecil 12 ekor yang didapat dari sungai-sungai yang ada di Kota Medan. Dari situ kemudian buayanya terus berkembang biak dan akhirnya dia buka penangkaran 1959 dan sempat

tenar sebelum tahun 1998 sebagai objek wisata andalan Kota Medan. Lo Than Muk lahir di Aceh Timur pada 11 Maret 1928 telah lama tiada meninggalkan warisan buaya berikut areal penangkarannya, kini kedua orang anaknya melanjutkan usaha pelestarian buaya-buaya ini. Sementara itu, di Teritip, Kalimantan Timur juga terdapat pusat penangkaran bagi sejumlah besar buaya. Saat ini, terdapat lebih dari 1.450 ekor buaya di tempat ini mulai dari buaya muara (Crocodylus porosus) dan dua spesies yang terancam punah yaitu buaya air tawar (Crocodylus siamensis) serta buaya supit (Tomistoma segellly). Buaya-buaya ini dibesarkan di dalam puluhan kandang di lahan seluas 5 hektar. (h/dtc/met)

Outlet di ....................... Dari Halaman. 1 Arwin dan ..................... Dari Halaman. 1 Dari 102 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang ada di Sumbar baru 29 unit yang memiliki outlet pertamax. Outlet tersebut terdapat di beberapa kota/ kabupaten yakni masing-masing 1 outlet di Kota Pariaman, Kota Solok, Kabupaten Solok, Pesisir Selatan, Kota Bukittinggi, Sawahlunto, Sijunjung dan Pasaman Barat. Sementara di Limapuluh Kota dan Tanah Datar terdapat dua outlet dan 4 outlet di Agam. Sementara itu daerah yang belum memiliki outlet pertamax sama sekali yakni Kota Pariaman, Solok Selatan, Kota Payakumbuh, Padang Pariaman dan Pasaman. Dalam pertemuan kemarin juga terlihat bahwa Sales Manajer Areal Padang Pertamina Sumbar tak paham dengan peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) No. 1 tahun 2013. Untuk itu, kabupaten dan kota di Sumbar minta provinsi untuk meminta petunjuk pada Kementerian ESDM terkait memberlakuan tanggal 1 Februari mobil dinas tidak boleh gunakan BBM bersubsidi. “Yang ingin kami tanyakan pada Pertamina, bagaimana memberlakukannya Permen ini di kabupaten/kota. Sementara outletnya belum lengkap. Apakah Pertamina juga sudah siap,” tanya Asisten II Setdaprov Sumbar, Syafrial dalam saat memimpin rapat tersebut. Dalam rapat tersebut hadir Sales Manejer Areal Padang Pertamina Sumbar, Alwi. Alwi menjawab, memang masih ada daerah yang

belum miliki outlet BBM nonsubsidi. Sedangkan daerah lainnya sudah ada. Ketika ditanyakan soal kesiapan, Pertamina juga mengaku akan berupaya menyiapkan kelengkapan outlet Pertamax di daera. Jika tidak, katanya, pilihannya adalah memasang outlet baru, atau menyediakan BBM Non Subsidi berkemasan.”Kita upayakan secepatnya, jika tidak juga akan kita sediakan yang berkemasan,” jawab Alwi. Mendapatkan jawaban itu, mengundang pertanyaan dari perwakilan kabupaten/kota. Pada umumnya mempertanyakan keamanan BBM kemasan, serta ketersediaan.”Kalau kebutuhan sedikit boleh saja kemasan, kalau banyak apa bisa, dan itu lebih berbahaya,” sebut Syafrial memperjelas pertanyaan perwakilan kabupaten/kota. Lalu, Alwi memberikan alternatif agar semua mobil dinas di kabupaten/kota untuk menggunakan BBM Premium saja, tapi dibayar dengan harga non subsidi. “Kalau begitu bayar saja non subsidi (harga keekonomian), tapi minyaknya tetap premium,” anjur Alwi. Keterangan itu makin membuat rapat riuh. Tidak ada satupun kabupaten/kota yang mau. Takut nantinya tergolong mark-up, serta pengawasannya akan jauh lebih sulit. Apalagi dalam Permen ESDM tersebut mobil dinas tidak boleh lagi gunakan bensin jenis gasolin 88 (premium). .”Tambah bingung saya, tolong bantu jelaskan pak Kepala Dinas ESDM,” pinta Syafrial pada Marzuki Mahdi yang juga hadir.

Menurutnya lagi, ada baiknya Sumbar minta arahan dari Kementrian ESDM dulu. Bagi daerah yang sudah memiliki outlet BBM non subsidi, aturan itu tetap berlaku. Sedangkan 5 daerah lainnya menunggu arahan. Rapat sekaligus ditutup. Diawalnya, sosialisasi itu dibuka oleh Gubernur Irwan Prayitno. Irwan meminta pemerintah kabupaten/kota untuk mematuhi aturan tersebut. Demi mengurangi beban subsidi BBM. Terutama memberikan contoh bagi masyarakat. Dikatakan Gubernur, semangat dari aturan penggunaan BBM non subsidi bagi kendaraan dinas ini adalah mempercepat pembangunan dengan mengurangi jumlah subsidi dari APBN untuk BBM. “Tahun lalu jumlah subsisi dari APBN mencapai Rp170 triliun. “Bayangkan jika anggaran tersebut digunakan untuk membangun Sumatera Barat. Bisa untuk mebiayai kuliah ratusan ribu anak atau membangun dua ratus ribu rumah seperti saat pasca gempa,” kata Gubernur lagi. Namun pengurangan pemakaian subsidi tersebut perlu dilakukan secara bertahap. “Saat ini kita mulai dulu dengan kendaraan dinas, nanti disusul dengan semua PNS yang punya mobil, karena premium itu seyogyanya untuk masyarakat miskin,” tandasnya. Untuk itu, katanya Pemprov Sumbar sudah menganggarkan dalam APBD 2013 penggunaan BBM non subsidi. “Kita harap Pemko dan Pemkab juga menganggarkan,” tutupnya. (h/dla)

Korban Pemukulan ........... Dari Halaman. 1 saat razia kendaraan, Selasa (22/ 1) berbuntut panjang. Setelah melapor ke Polresta Padang Rabu (23/1), selanjutnya korban yang masih trauma, syok dan merasa sakit juga melapor ke Polda Sumbar Jumat (25/1). Persoalan ini juga mendapat tanggapan serius dari anggota Komisi III DPR RI Nudirman Moenir. Polda diminta serius menindaklanjutinya kasus ini. Provos Polresta Padang sudah memproses laporan korban. Ipda Danial Partogi Simangunsong juga sudah diperiksa. Korban adalah Shaka Musti Diguna (21), mahasiswa salah satu perguruan tinggi ternama di Kota Padang. Dia mengaku dipukuli beberapa oknum anggota Polsek Padang Timur, ketika terjaring razia kendaraan bermotor yang digelar di depan Mapolsek Padang Timur, Selasa (22/1) pukul 14.15 WIB. Agung, rekan Shaka juga mengalami hal yang hampir sama dengan Shaka. Dia juga beberapa kali mendapat pukulan dari oknum anggota Polsek Padang Timur. Tapi tidak separah Shaka. Kemarin, Shaka dan Agung didampingi staf Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Padang melaporkan tindakan dugaan penganiayaan tersebut ke Mapolda Sumbar. Kedua mahasiswa yang satu kampus ini mendatangi Mapolda Sumbar sekitar pukul 14.00 WIB. Sebelumnya, kedua korban telah melaporkan oknum polisi tersebut ke Provos Polresta Padang, terkait tindak penganiayan dan pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh oknum polisi terkait. Namun disayangkan, petugas yang mene-

rima laporan tersebut hanya membuat laporan pelanggaran etik. Laporan di SPKT Polda Sumbar tercatat dengan nomor STTL/26A/I/ 2013 SPKT Sbr. Selain membuat laporan, kedua korban juga divisum di Rumah Sakit Bayangkara Polda Sumbar, dan dirongen di RS Yos Sudarso. Staf Pembaharuan Hukum dan Peradilan LBH Padang, Arif Paderi, yang mendampingi kedua korban mengatakan, LBH Padang, mendampingi kedua korban karena korban merasa laporannya belum diproses sebagaimana mestinya oleh Polresta Padang. Di mana sebelumnya korban melaporkan tindak pelanggaran pidana dan pelanggaran etik yang dilakukan oknum tersebut, namun pihak Polresta Padang hanya mencatatkan soal pelanggaran etik. “Karena itu sekarang dilaporkan lagi soal pelanggaran pidana yang dilakukan oleh oknum tersebut, “sebutnya Arif sambil memperlihatkan bukti laporan pengaduan. LBH Padang meminta pihak kepolisian untuk mengusut tuntas kasus tersebut Anggota Komisi III DPR RI Nudirman Munir pun angkat bicara tentang masalah ini. Menurutnya apapun masalahnya polisi tidak boleh main hakim sendiri dan melakukan penganiayaan. “Oknum polisi yang menganiaya itu tak dapat dibenarkan,” kata Nudirman Munir. Dia meminta oknum polisi yang melakukan penganiayaan tersebut, dikenakan hukum tindakan penganiayaan. “Oknum polisi tersebut harus dibawa ke pengadilan, apabila tindakannya sudah memenuhi delik penganiayaan,”sebutnya.

Lebih Jauh politisi dari partai golkar itu juga menegaskan, Selain dari tindakan pro justicia tersebut, maka terhadap polisi yang dapat dikenakan sanksi administratif berdasarkan standar SOP Polri. Polresta Sudah Proses “Kami telah memintai keterangan terhadap yang bersangkutan yakni berinisial “DPS”. Untuk selanjutnya, kami akan memintai keterangan dari beberapa saksi dalam kasus tersebut,” kata Kanit Provos Polresta Padang AKP Warman, Jumat (25/1). Menurut AKP Warman, apakah Ipda Danial Partogi Simangunsong bersalah atau tidak, pihaknya belum bisa memutuskan, karena proses penanganan kasus ini masih berjalan dan masih dalam penyelidikan dan pengembangan. “Saat ini “DPS” masih menjalani proses penyelidikan terkait laporan kedua korban ke Polresta Padang. Kami belum bisa memutuskan, karena masih dalam pembuktian penyelidikan,” ungkapnya. Sementara itu, Ipda Danial Partogi Simangunsong belum bisa menjelaskan lebih jauh terkait permasalahan yang dilaporkan oleh kedua korban ke Provos Polresta Padang. Saat ini, dia masih menjalani proses pemeriksaan. “Setelah kejadian tersebut, pada sore hari saya telah meminta maaf terhadap kedua korban dan korban juga meminta maaf terkait pelanggaran yang dilakukannya. Sepeda motor beserta surat-surat motor telah diserahkan kepada korban dan korban pun pergi meninggalkan Polsek Padang Timur,” katanya singkatnya. (h/tim)

“Alhamdulillah, ini tentunya kabar gembira, tidak hanya untuk keluarga besar alm Mr St M Rasjid, tapi juga buat seluruh masyarakat Pariaman khususnya dan Sumatera Barat umumnya,” ujar Arwin yang dihubungi Haluan, tadi malam. Sebagai putra bungsu Mr St M Rasjid dan atas nama keluarga besar, Arwin bersyukur kepada Allah SWT dan berterima kasih kepada para tokoh masyarakat Piaman serta DPRD dan Pemkab Padang Pariaman yang telah mengusulkan dan menetapkan nama Mr St M Rasjid sebagai nama jalan menuju BIM. Sepengetahuan Arwin, usulan pemakaian nama Mr St M Rasjid untuk nama jalan Simpang Duku menuju BIM, sudah diajukan sejak tahun 2006 lalu. Atas dorongan dan dukungan dari tokoh masyarakat Piaman, akhirnya DPRD menerima dan menetapkan pemberian nama jalan ini dalam sebuah Perda. CEO CIMB Niaga kelahiran Italia ini, merasa terharu dan terkenang dengan ayahandanya yang begitu sangat mencintai kampung halamannya. “Lahir dan besar di luar negeri, sejak ketek kami selalu memakai bahaso piaman, bahaso minang. Kalau di luar rumah baru berbahasa inggris. Itu semua didikan Papa. Saya tahu persis, beliau adalah seorang yang sangat

mencintai tanah leluhurnya, Pariaman, Minangkabau,” ujar Arwin. Harapan Arwin selaku putra Mr St M Rasjid, semoga penetapan pemberian nama jalan Simpang Duku-BIM dengan nama tokoh perintis kemerdekaan itu, bisa memberi inspirasi dan motivasi bagi masyarakat Piaman untuk selalu berbuat yang terbaik untuk kepentingan nusa dan bangsa. Senada dengan Arwin, Muslim Kasim, mantan Bupati Padang Pariaman dua periode dan kini Wagub Sumbar, juga mengucap syukur atas kabar gembira tersebut. “Alhamdulillah. Harapan masyarakat untuk menggunakan nama tokoh nasional kebanggaan Piaman itu akhirnya terkabul juga. Sudah tujuh tahun usulan itu diajukan. Sekarang, alhamdulillah, ditetapkan oleh DPRD Padang Pariaman,” ujar Muslim yang awal pekan ini memimpin rombongan tokoh masyarakat Piaman hearing di DPRD Padang Pariaman. Muslim percaya, pemahaman Dewan dan masyarakat tentang sejarah, sudah sangat baik. Mr Sutan Moh Rasyid, putra daerah kelahiran Jawi-Jawi, Pariaman, adalah inspirator dan motivator untuk generasi muda Pariaman khususnya dan Sumatera Barat umumnya. “Beliau adalah pejuang dan diplomat kebanggaan Ranah Minang. Dari muda beliau sadar betapa

pentingnya pendidikan. Ini bisa menjadi teladan bagi generasi muda kalau kita mau maju,” kata Wagub. Selesai tahapan pemberian nama jalan, masyarakat Piaman dengan dukungan Pemerintah dan DPRD juga akan mengajukan Mr Sutan Moh Rasyid sebagai Pahlawan Nasional. Termasuk wacana untuk menggunakan nama Mr Moh Rasyid sebagai pengganti nama BIM sekarang. Gagasan itu wajar, ulas Muslim, sepanjang melalui mekanisme yang benar nantinya. Sebab, di banyak daerah dan negara, nama Bandara lazimnya memakai nama tokoh atau pahlawan. Misalnya nama Bandara Sultan Syarif Kasim di Pekanbaru, Hang Nadim di Batam, SoekarnoHatta di Jakarta. Secara terpisah, H Basrizal Koto juga mengungkapkan rasa syukurnya atas penetapan Perda nama Jalan Mr Sutan Moh Rasyid. “Seluruh tokoh dan masyarakat Piaman, saya kira pasti senang dan bersyukur. Ini wujud kebersamaan yang disambut baik DPRD dan Pemkab,” ujar CEO Haluan Media Group ini. Basko, sapaan akrab Basrizal, berharap pemberian nama jalan Mr Moh Rasyid ini membangkitkan semangat bagi warga Piaman dan Minangkabau umumnya untuk berbuat yang terbaik bagi daerah dan republik tercinta ini. (h/ze)

Longsor di ..................... Dari Halaman. 1 Salah seorang warga setempat yang ikut menjadi korban, Anto mengatakan, peristiwa longsor terjadi tidak lama setelah masyarakat menunaikan salat Jumat berjamaah. Atau persisnya sekitar pukul 13. 30 WIB. Menurutnya, cuacanya sebelumnya panas, tibatiba berubah menjadi mendung lalu turun hujan. Masyarakat tidak menyangka bahwa akan terjadi longsor yang cukup besar. Dikatakannya, tidak lama setelah hujan reda, terdengar suara gemuruh dari atas bukit, suara tersebut cukup kuat. Sebagian warga setempat lari mencari daerah yang aman. Ternyata suara gemuruh tersebut berasal dari tanah longsor yang membawa kayu gelondongan yang cukup banyak. “ Sebelum hujan cuaca sangat cerah, tidak ada tanda-tanda akan hujan. Tetapi tiba-tiba turun hujan yang cukup lebat sekitar dua jam. Hingga akhirnya menyebabkan tanah longsor membawa puluhan gelondongan menghantam pemukiman masyarakat. Alhamdulillah saya dan keluarga dalam keadaan selamat. Tetapi motor saya, yang dipakir di halaman rumah turut disapu oleh derasnya lumpur. Selain itu, sebagian barang perabotan rumah juga ada yang terbawa longsor,” katanya. Sementara itu, salah seorang warga yang lain, Warnida mengatakan, longsor ini sudah ketiga kalinya terjadi. Sebelumnya, peristiwa seperti ini sudah pernah terjadi sebanyak dua kali, persis di daerah saat ini. “ Jika dibandingkan dengan longsor sebelumnya, peristiwa kali ini cukup parah. Longsor sebelumnya hanya membawa tumpukan tanah bercampur air, sementara longsor

yang terjadi kali ini turut membawa kayu golondongan,” jelasnya. Menurutnya, kayu yang terbawa longsor adalah bekas penebangan yang dilakukan masyarakat. Ia mengakui sebagian besar masyarakat masih ada yang melakukan penebangan tanpa izin. Mereka berani melakuakan penebangan dengan alasan untuk kebutuhan rumah tanggga. Padahal, kayu yang ditebang dijadikan komoditas komersial. “Saya sangat berharap pemerintah bisa mencegah pembalakan hutan di Nagari Koto Malintang dan perbukitan di sepanjang Danau Maninjau Kecamatan Tanjung Raya. Tanpa adanya pencegahan pembalakan, tentunya kejadian seperti ini bisa saja terulang kembali. Saya bersyukur posisi rumah kami tidak terlalu dekat dengan daerah longsor dalam peristiwa ini. Mudah-mudahan pemerintah mencarikan solusi,” katanya. Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam Bambang Warsito mengatakan, longsor yang terjadi di Jorong Muko-Muko itu menyebabkan kerugian sekitar Rp100 juta. Dikatakan Bambang, pihaknya dengan beberapa instasi terkait dibantu masyarakat berupaya bahu membahu membersihkan tumpukan longsor yang menutupi jalan dan kediaman masyarakat. Menurutnya, barang-barang masyarakat yang hilang sebagian besar disapu longsor hingga ke Danau Maninjau. Berkat kerjasama yang baik dengan masyarakat, dua dari empat sepeda motor yang hilang sudah ditemukan. ”BPBD dibantu Polres Agam serta Kodim 0304 Agam dan masyarakat tengah membersihkan tum-

pukan longsor yang menutup jalan yang menghubung Jorong MukoMuko Nagari Koto Malintang menuju Jorong Sigiran Nagari Tanjung Sani. Tumpukan longsor tidak bisa hanya menggunakan tenaga manusia, oleh sebab itu kami tengah mengupayakan alat berat. Kami berharap besok jalan ini sudah bisa di pergunakan masyarakat kembali,” ungkapnya. Hujan lebat yang terjadi Kamis malam juga mengakibatkan ratusan rumah di Perumahan Pemda Kabupaten Agam, di Kelurahan Gadut, Kecamatan Tilatang Kamang, terendam air. Sementara itu, hujan yang menguyur Kota Padang, Jumat (25/ 1) sore, membuat 40 kepala keluarga (KK) yang tingal di RT 01 RW III, Kelurahan Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo was-was. Air sungai Batang Kuranji sempat melimpah dan menggenangi pemukiman mereka setinggi 30 cm. Warga bahkan sempat mengevakuasi barang-barang beharga miliknya. Lurah Tabiang Banda Gadang, Yuhelmi menyebutkan, Pemko Padang juga sudah merencanakan akan merelokasi warga, namun hingga saat ini belum ada titik terangnya, kapan mereka akan di relokasi. Jika masih tinggal di lokasi tersebut, jika musim hujan, mereka akan menjadi langganan banjir,” ungkapnya. Sementara itu curah hujan yang tinggi di Padang, juga membuat ketakutan warga Komplek Perumahan Griya Kubutama, Kelurahan Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Padang, sehingga 20 kepala keluarga (KK) harus dievakuasi dari rumahnya, Jumat (25/1) sekitar pukul 15.30 WIB. (h/yat/hri)

>> Editor : Yon Erizon, Ismet Fanany MD

>> Penata Halaman : David Fernanda


8

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

RESTRUKTURISASI SAMPAI KE DAERAH

PEMILU

Kisruh Nasdem Berlanjut Sekitar 800 orang mengaku anggota Partai Nasdem DPW DKI Jakarta ramai-ramai mendatangi kantor DPP Partai Nasdem di Gondangdia, Jakarta Pusat, Jumat (25/ 1). Mereka serentak menyatakan mengundurkan diri, diikuti melempar atribut partai ke udara, sehingga KTA Nasdem pun berserakan.

Sumbangan ke Parpol Tak Boleh Pakai “Hamba Allah” JAKARTA, HALUAN—Upaya Komisi Pemilihan Umum (KPU) mewujudkan Pemilu yang bersih terus dilakukan. Di samping mengatur tata kampanye di media, KPU juga sedang menyiapkan draf peraturan KPU tentang dana kampanye partai politik. Dalam draf tersebut, KPU memuat batasan maksimum sumbangan dan identitas penyumbang pun harus jelas, perorangan, kelompok maupun badan usaha. Komisioner KPU Ferry Kurnia Rizkiansyah menjelaskan, batasan maksimum untuk perorangan Rp1 miliar, dan untuk kelompok/badan usaha nonpemerintah Rp7,5 miliar. Identitas penyumbang harus terang dan jelas, terutama untuk yang menyumbang lebih dari Rp30 juta. “Harus menyertakan NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) dan identitas-identitas standar lainnya, seperti KTP, alamat jelas, nomor rekening, dan lain-lain. Jadi, nanti tidak akan ada lagi sumbangan-sumbangan yang mengatasnamakan “hamba Allah”, semua jelas identitas penyumbangnya,” ujar Ferry, dalam sebuah diskusi yang digelar di kantor KPU, Jakarta, Jumat (25/1) Peraturan tersebut tidak hanya mencakup sumbangan ke partai secara kelembagaan, tetapi juga kepada para calon anggota legislatif (caleg) dari masing-masing partai. Mekanismenya, para caleg harus melaporkan dana kampanye (penerimaan dan pendapatan) kepada partainya, lalu pihak partai melaporkan kepada KPU. Peraturan tersebut, kata Ferry, untuk mencegah tidak terawasinya dana kampanye para caleg. Sebab mereka cenderung secara swadaya mengumpulkan sekaligus mengelola keuangannya tanpa harus melaporkan kepada partai yang bersangkutan. Selain itu, di dalam Peraturan KPU nantinya akan diatur juga mekanisme pelaporan dana kampanye partai politik kepada publik secara berkala. Koordinator Divisi Korupsi Politik ICW, Abdullah Dahlan, mendesak KPU segera menerbitkan peraturan tersebut sehingga dapat segera diberlakukan. Sebab, transaksi rekening partai sudah mulai berjalan sejak 10 partai politik peserta Pemilu tahun 2014 ditetapkan. Jika tidak segera, ketiadaan peraturan berpotensi terjadinya sumbangan-sumbangan maupun pembelanjaan dana kampanye yang tak dapat dipertanggungjawabkan. (h/vid/vvn)

KISRUH NASDEM—Sekretariat DPW Partai Nasdem Sumbar, Jalan Jhoni Anwar Ulak Karang Padang. Kisruh yang terjadi di tubuh DPP Partai Nasdem dikhawatirkan berimbas ke daerah, termasuk di Sumbar. AMIR

BERPELUANG IKLAN DI FACEBOOK DAN TWITTER

Larangan Kampanye Parpol Belum Mencakup Media Sosial JAKARTA, HALUAN—Rencana larangan Parpol beriklan di media masih menuai pro-kontra. Hal itu disebabkan masih terbatasnya jenis media yang disebutkan Komisi Pemiluhan Umum (KPU), yakni hanya di media televise, radio dan media cetak, belum tersebut media sosial. Pengamat Politik Universitas Islam Negeri Jakarta, Gun Gun Heryanto mengatakan, hendaknya KPU juga membuat peraturan tentang larangan kampanye bagi partai politik yang mencakup seluruh jenis media. Tidak hanya media penyiaran televisi dan radio atau media cetak, tetapi juga media daring (dalam jaringan/ online) dan bahkan media sosial seperti Facebook dan Twitter. Menurutnya, sejauh ini per-

aturan KPU yang mengatur larangan kampanye itu sebatas kampanye di media televisi dan radio serta sedikit pada media cetak. Jenis-jenis kampanye yang dilarang di antaranya berbentuk iklan, pemberitaan atau pun advertorial (iklan berbentuk berita). Sayangnya, peraturan itu belum menjangkau untuk jenis media daring, apalagi media sosial. “Bisa jadi, partai tertentu tidak mengiklan di televisi atau radio maupun koran dan majalah, tetapi dia pasang iklan di Facebook, atau berkampanye lewat media sosial lain. Itu perlu diatur juga,” ujar Gun Gun dalam sebuah diskusi bertajuk “Batasan Kampanye Pemilu di Media Massa” di kantor KPU, Jakarta, Jumat (25/1). Komisioner KPU, Ferry

Kurnia Rizkiansyah, menjelaskan, draf atau rancangan peraturan KPU yang juga mengatur kampanye pemilu di media daring itu sedang dipersiapkan. Peraturan yang akan terlebih dahulu dikonsultasikan dengan pemerintah dan DPR itu diharapkan dapat segera diterbitkan paling lambat akhir Februari. Di dalamnya mengatur cukup rinci batasan-batasan yang dibolehkan dan tidak dibolehkan bagi partai dalam berkampanye di semua jenis media. Termasuk di antaranya sanksi-sanksi tegas terhadap pelanggaran. “Sanksi misalnya, mulai dari teguran, penghentian sementara, pengurangan durasi, sampai pencabutan izin,”

ujar Ferry. Sesuai Peraturan KPU Nomor 1 Tahun 2013 tentang Pedoman Pelaksanaan Kampanye Pemilu, parpol dilarang memanfaatkan media massa (media cetak maupun media elektronik) dalam pelaksanaan kampanye pada periode 11 Januari 2013 hingga 15 Maret 2014. Kampanye parpol dimulai pada 11 Januari, tapi terbatas pada kampanye tertutup. Seperti dialog, diskusi, dan sarasehan masih dibolehkan. Kampanye media dan pengerahan massa masih dilarang. Iklan media dan rapat terbuka baru boleh dilakukan pada masa kampanye mulai 16 Maret 2014 hingga 5 April 2014. (h/vid/vvn)

DUKUNGAN CAWAKO PADANG TERUS MENGALIR

Feriyanto Gani dari Tokoh Masyarakat, Wahyu IP dari Pensiunan PNS PADANG, HALUAN—Suhu politik jelang Pilkada Padang kian menghangat. Bakal calon walikota terus meraih dukungan dari berbagai elemen masyarakat. Feriyanto Gani misalnya mendapat dukungan luar biasa dari tokoh 11 kecamatan di Kota Padang. Lain lagi halnya Wahyu Iramana Putra mendapat dukungan dari para pensiunan PNS Kota Padang. Dukungan untuk tokoh masyarakat Ferryanto Gani untuk duduk sebagai Walikota Padang mengalir kian deras. Dalam pertemuan lanjutan tokoh sebelas kecamatan di Padang di sebuah restoran, Jumat (25/01), dukungan itu mengkristal makin percayanya tokoh kecamatan itu menuju kursi “BA 1 A” tersebut. Ketua Forum Tokoh Sebelas

Kecamatan, Muslim Tanjung mengatakan pihaknya sudah bulat mencalonkan tokoh Tionghoa Sumatera Barat Tuako Feryanto Gani sebagai calon Walikota Padang pada Pilkada mendatang. Menurutnya, Tuako Feryanto memang orang keturunan, tapi dia adalah tokoh kota Padang, sekaligus pengusaha otomotif terbesar di Sumbar.”Ingat Pilkada tidak memilih Ketua MUI atau Ketua Ormas Islam, tapi memilih pemimpin untuk lebih maju dan bisa lebih mensejahterahkan Padang,” ujarnya. Bak gayung bersambut Tuako Feryanto justru tidak mau disebut orang keturunan. “Saya lahir di Padang dan sudah lima generasi saya di sini, jadi saya ini orang Padang, dan siap

menjadi Walikota Padang pada Pilkada besok ini,” ujar dia. Feryanto memahami sekali kemampuan keuangan kota ini. “Saya paham APBD Padang kecil, memajukan Padang saya siap datangkan investor yang betulbetul berinvestasi di kota ini, tidak investor bodong ya,” ujarnya. Beberapa waktu lalu, dari Kecamatan Bungus, dua orang pemangku adat, Basir Rajo Labiah (60) dan Bahrum Tanjung Malin Mudo (58) mengatakan siap menggalang anak kemenakannya untuk memenangkan Feryanto Gani dalam Pilkada Padang, Oktober 2013 mendatang. Dalam pandangan Basir Rajo Labiah, masalah Kota Padang yang paling mendasar adalah penyelesaian Pasar Raya dan pembangunan pasar-pasar pendukung seperti Pasar Bandar Buat, Pasar Gaung, Pasar Lubuk Buaya, Pasar Belimbing dan Pasar Siteba.

“Pusat ekonomi masyarakat itu ada di pasar, yang harus didukung dengan tranportasi yang lancar dan terminal yang memadai,” kata Basir Rajo Labiah. Herman Zein alias Ajo Kopan juga berpendapat serupa. Masalah terminal sangat penting di Kota Padang, jangan dijadikan mall pertokoan semua. Kesemrawutan transportasi sudah sangat parah. “Kota sebesar kota Padang hanya memiliki terminal terpanjang di Indonesia, sepanjang jalan saja. Ini harapan kami kepada Pak Feryanto Gani,” kata Herman Zein. Samahalnya dengan Feriyanto Gani, Ketua DPD Golkar Kota Padang Wahyu Iramana Putra juga mendapat dukungan penuh dari ribuan Pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS), yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pensiunan PNS Kota Padang. Hal itu diungkapkan para pensiunan, pada saat acara sil-

aturahmi dan Taragak Basuo antara seluruh pensiunan Pemko Padang, dengan Wahyu dan Sekretaris DPD Golkar Zulherdi Z. Latif, serta seluruh kader Golkar, di Gedung Guru UPTD Kecamatan Koto Tangah, Rabu (23/1). Dalam kesempatan itu, Formatur Forum Pensiunan Aristo Munandar mengatakan, meskipun sudah tidak aktif dalam pemerintahan dan pembangunan, namun para pensiunan terus melihat perkembangan caloncalon pemimpin masa depan Kota Padang. “Meskipun kami sudah lansia seperti ini, namun kami terus melakukan pengamatan. Dari banyak calon pemimpin Kota Padang yang bermunculan, hanya Wahyu Iramana Putra yang menjadi idaman dan harapan kami, yang bisa memajukan dan mengembalikan kejayaan Kota Padang di masa depan,” ujarnya. (h/mat/wis)

PADANG, HALUAN—Kisruh DPP Partai Nasdem yang telah berimbas ke DPW Jakarta itu kemungkinan besar juga bakal berimbas ke daerah. Pasalnya, restrukturisasi tidak hanya dilakukan di tingkat DPP, tapi juga tingkat provinsi dan kabupaten/kota. Dimana struktur kepengurusan yang kecil, akan lebih diperbesar, dan tidak tertutup kemungkinan posisi ketua tingkat DPD bakal tergesar. Namun Ketua Internal DPW Partai Nasdem Sumbar, Yosmeri Yusuf meyakini tidak akan terjadi polemik, dalam melakukan restrukturisasi tingkat daerah. Karena, perubahan itu dilakukan sesuai kebutuhan, berdasarkan hasil konggres DPP Partai Nasdem yang tengah berlangsung saat ini. “Kemungkinan gejolak itu tidak akan ada, karena yang terjadi hanya penambahan jumlah pengurus. Jika selama ini pengurus hanya berkisar 7 sampai `2 orang, maka nanti jumlah pengurus bisa mencapai 25 orang. Karena kebutuhan partai,” ujarnya. Ketika ditanya apa dimungkinan ketua DPD kabupaten/kota, diganti dengan yang lain. Menurutnya hal itu mungkin saja, namun itu dilakukan sesuai persetujuan kader bersangkutan, dan berdasarkan kondisi kader. Misalnya, ketua DPD itu tinggal di Padang, sementara yang bersangkutan menjadi ketua di kabupaten Pasaman. Maka hal itu akan jadi evaluasi, untuk dipromosikan menjadi pengurus DPW atau provinsi. “Tapi itu berdasarkan persetujuan yang bersangkutan. Apa mau dipromosikan atau tidak,” jelasnya. Berapa jumlah ketua DPD yang akan bisa seperti itu, menurutnya tidak banyak, paling berkisar 2 sampai 3 daerah kabupaten/kota. Pengisian struktur baru itu, katanya, tidak dilakukan muswil atau musda, tapi pengusulan oleh pengurus tingkat provinsi ke DPP Partai Nasdem. “Tidak melalui muswil atau musda, tapi diusulkan ke DPP,” jelasnya. Sedangkan komposisi kepengurusan, Nasdem menurutnya akan tetap memprioritaskan generasi muda, dengan kobinasi senior atau kaum tua. “Porsinya 70 persen kaum muda dan 30 persen para senior. Lagi pula muda itu kan tidak hanya soal umur,” ulasnya politis. 800 Anggota Nasdem JakartaMundur Sementara itu, pengunduran masal anggota Partai Nasdem Jakarta karena memang tidak ada lagi keharmonisan dan ditubuh partai yang digagas Surya Paloh tersebut. “Partai ini sudah tidak sesuai dengan harapan kami, tidak sesuai dengan tujuan semula. Rapat-rapat pergantian pemimpin tidak melalui Majelis,” kata Sekretaris DPW Partai Nasdem DKI Jakarta, Diflaizal Zen Koto, di kantor DPP Nasdem, Jakarta. Diflaizal mengatakan, banyak perubahan yang dilakukan DPP dengan melanggar konstitusi partai. Padahal, ujarnya, seluruh kader berharap Nasdem mampu membawa tujuan restorasi nasional dengan lebih baik. “Oleh karena itu, hari ini seluruh anggota DPW Nasdem Jakarta memutuskan untuk mundur dari partai,” kata Diflaizal. Pengunduran diri massal ini digelar seperti demonstrasi, lengkap dengan orasi bahkan aksi lempar massal atribut partai ke udara. Kaos partai dan Kartu Tanda Anggota Partai Nasdem pun menumpuk berantakan di depan pintu masuk kantor Nasdem. Banyak pula KTA partai Nasdem yang tergelatak berserakan di tanah. Aksi ini tampak diikuti oleh remaja dan anak-anak. Lebih dari 100 polisi menjaga aksi ini. Unjuk rasa digelar menjelang Kongres Nasdem yang digelar malam nanti di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta. (h/rud/vvn)

>> Editor : David Ramadian

>> Penata Halaman : Jefli


SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

LINGKAR

Rumah Terbakar, Kerugian Rp100 Juta PADANG,HALUAN—Satu unit rumah permanen milik, Paisal 34 yang berada di Jalan Aur Duri No.46 RT 05 RW 06, Kelurahan Parak Gadang, Kecamatan Padang Timur, kemarin (25/1) siang nyaris jadi abu. Api diduga berasal dari konsleting arus pendek listrik. Akibatnya korban mengalami kerugian yang di taksir Rp.100 juta. Informasi yang di himpun Haluan, sekitar pukul 13.45 WIB, warga Jalan Aur Duri dikejutkan dengan teriakan anggota keluarga Paisal, yang takut melihat kobaran api yang mulai menjilati atap plafon rumahnya. Karena mendengar teriakan keluarga korban dan gumpalan asap hitam yang mulai membummung tinggi ke langit, warga sekitar langsung berhamburan mendatangi rumah warga keturunan Arab itu, dan berusaha memadamkan api. Lalu mereka pun menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang. Tidak berselang lama, 1 unit mobil pemadam kebakaran tiba dibantu 20 orang personil. Dengan dibantu masyarakat setempat, setengah jam kemudian api berhasil dijinakkkan. Menurut Kabid Damkar Kota Padang, Edi Asri di lokasi kejadian mengatakan, kebakaran ini diduga disebabkan oleh konsleting listrik rus pendek rumah tersebut. (h/hri)

211 Pejabat Eselon IV dan Lurah Dilantik PADANG, HALUAN — Walikota Padang, Fauzi Bahar melantik 211 pejabat eselon IV dan Lurah di lingkungan Pemko Padang Jumat (25/1), di Palanta Padang. Mereka yang dilantik ini terdiri dari 41 Lurah, 2 orang Kasi di SKPD dan sisanya Kasi di Kelurahan. Dalam kesempatan itu, Fauzi Bahar menyampaikan bahwa pejabat yang ada di kelurahan harus memberi pelayanan yang maksimal kepada warga. Kalau ada warga yang merasa dizalimi bisa langsung melapor kepada walikota. “Dalam perbaikan pelayanan kita tidak main-main, kita bisa mencopot jabatan lurah atau camat kalau kedapatan melakukan kezaliman,”ungkap Fauzi Bahar. Fauzi Bahar menambahkan, pejabat yang ada di kelurahan harus bisa memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat, kalau perlu staff yang ada di kelurahan memberikan waktu penuh bagi pengurusan surat menyurat, sehingga urusan jelas dan ringkas. Sementara itu, pejabat yang ada di kelurahan yang tidak bisa memberikan pelayanan yang baik, atau bertingkah yang tidak sesuai dengan aturan yang ada bisa saja di pecat dari jabatannnya. Kata Fauzi Bahar, pemecatan dan oknum yang melakukan tindakan di luar ketentuan yang berlaku di kelurahan sudah pernah dilakukan. “Sudah banyak hal yang seperti itu kita lakukan, siap saja orangnya? Itu rahasia,”ucap Fauzi Bahar Pihaknya juga akan memberikan apresiasi kepada kasi yang ada di kelurahan ataupun dari kecamatan, lurah, ataupun staff yang ada di kecamatan. Apabila kinerja mereka bagus akan diangkat untuk menduduki posisi yang lebih baik. Tambahnya lagi, apresiasi itu tidak harus kenaikan jabatan, namun bisa berupa hal lainnya. Namun, pelayanan kepada masyarakat tidak ada alasan nantinya kalau ada pengaduan dari warga kepada walikota. (h/cw-oos)

9

Belum Penting Memberi Nama Jalan By Pass PADANG, HALUAN— Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Padang, Zulherman meminta Pemerintah Kota Padang lebih fokus menjalankan program kerja 2013.

NAMA JALAN — Sebagian Jalan By Pass ini direncanakan Walikota Padang Fauzi Bahar akan diberi nama Soeharto. DPRD Padang pun menilai, pemberian nama itu belum penting. PARWIS

Persiapan Pemilu Legislatif tak Mengganggu Pilwako PADANG, HALUAN —Pelaksanaan Pemilihan Walikota (Pilwako) Padang akan digelar 23 Oktober nanti. Namun tanggal tersebut masih belum final, karena harus mendengar pendapat dari pemuka masyarakat, tokoh agama dan pemerintahan. Proses persiapan pelaksanaan pilwako saat ini rencananya bersamaan dengan persiapan pemilihan legilatif (pileg) dan pemilihan presiden pada 21 April 2014 nanti. Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Padang, M.Sjahbana Sjam, SH menyatakan, jika persiapan pileg tak menganggu pemilihan Walikota Padang. Dan tak ada rentang waktu yang disingkat pada proses persiapan. “Sebenarnya persiapan Pileg dan Pemilihan Presiden sama sekali tak menganggu pelaksanaan pemilihan walikota Padang. Kami tetap mematuhi aturan yang ditetapkan pada undang-undang dan peraturan lain tentang penyelenggaraan pemilu. Tahun 2012 lalu sudah gencar-gencarnya sosialisasi pendidikan pemilih untuk menekan angka golput,” katanya. Pada bulan Mei dan Juni ini,

rencananya sudah disyahkan pemutakhiran data pemilih. Hingga pada bulan Juli dan Agustus sudah ditetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT). Selanjutnya pada bulan September dan Oktober sudah ditetapkan calon dan masa kampanye untuk dipilih warga Kota Padang. “Sementara pileg dan pemilihan presiden tahap persiapannya dari Januari sampai Maret, tahap pelaksanaannya April sampai Oktober dan tahap penyelesaian pada bulan November sampai Desember. Artinya berbarengan dengan dari segi persiapan, pelaksanaan dan penyelesaian” ulas Sjahbana. Sementara itu, Koordinator Divisi Sosialisasi KPU Padang, Aswir Wiraputra, SH menyatakan sebenarnya dengan mengacu aturan maka tidak ada yang tumpang tindih antara pilwako dan pileg. Anggota KPU merupakan satu kesatuan yang tak bisa dipisahkan dan saling bekerja sama dalam proses penyelenggaraan pemilu. Semua keputusan berdasarkan rapat pleno. Karena sudah pemilu yang keempat pasca reformasi maka tak ada yang perlu

dirisaukan dalam proses penyelenggaraan pemilu. “Dan persiapan pileg dan pemilihan presiden tidak menganggu persiapan pemilihan Walikota Padang. Sekalipun harus dikerjakan sekaligus keduanya pada tahap persiapan ini. Persiapan pilwako sudah dimulai sejak Januari ini sampai bulan Maret dan pada bulan April sudah terbentuk Penyelenggara Pemilu Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). “Untuk sementara ini, kita tetapkan tanggal 23 Oktober sebagai tanggal pencoblosan,” tambah Aswir. (h/cw-lex)

Seperti mempercepat proses pembebasan lahan untuk jalan protokol yakni jalan By Pass, bukan menyibukkan diri dengan memunculkan wacana penggantian nama jalan. “Sekarang ini Pemko Padang sebaiknya fokus saja menyelesaikan program kerja. Seperti pembebasan lahan unutk jalan By Pass. Jangan dulu melempar wacana yang bisa menyebabkan terhambatnya proses pembebasan lahan,” kata Zulherman kepada Haluan. Dia tidak mempersoalkan niat Pemko Padang untuk mengganti nama jalan By Pass menjadi nama pahlawan. Tetapi penggantiannya harus ditetapkan dengan Perda dan tentunya juga memakan waktu. Untuk saat ini, rasanya belum penting penggantian nama jalan itu dibahas. Masih banyak persoalan penting yang perlu diselesaikan bersama. Dia meminta Pemko jangan terlalu banyak mengeluarkan wacana yang bisa berujung terganggunya kinerja. Sebaiknya, kata dia, lebih bijak Pemko mengerjakan program yang sudah ada saja terlebih dahulu. Sebelumnya, Walikota

>> Editor : Devi Diany

Padang, Fauzi Bahar berencana menertibkan nama-nama jalan di Padang. Karena ada nama jalan yang terlalu pendek jalannya, dan ada pula jalan yang belum memiliki nama. “Kami berencana menertibkan jalan-jalan di Padang. Seperti jalan By Pass karena akan menjadi jalan protokol rasanya perlu diganti dengan nama pahlawan. Sekaligus bentuk penghargaan kita terhadap mereka yang sudah benyak berjasa bagi Negara Indonesia,” katanya. Dia merencanakan sepanjang 27 kilometer jalan By Pass, akan dibagi tiga, masing-masing 9 kilometer. Bagian pertama dari fly over Duku hingga Air Pacah akan diberi nama jalan Syafruddin Prawiranegara. Dari Air Pacah hingga Lubuk Begalung diganti menjadi jalan HM Soeharto, dan dari Lubeg hingga Teluk Bayur dirubah menjadi jalan Bagindo Aziz Chan. Nama jalan Bagindo Aziz Chan sekarang dianggap terlalu pendek, hanya sekitar satu kilometer, digabung saja menjadi jalan Soedirman. “Ini baru rancangan, akan ada pembahasan lanjutan,” kata Fauzi. Nama HM Soeharto sendiri sudah dikenalkan Fauzi Bahar saat menjajaki rencana investasi Hutomo Mandala Putra di Padang. Ada anggapan pengajuan nama tersebut untuk memuluskan investasi “putra cendana” itu di Ranah Minang. Namun Fauzi secara tegas menolak anggapan itu. “Investasi ya investasi, nama jalan lain lagi. Itu bentuk penghormatan kita terhadap sumbangsihnya bagi republik ini,” kata dia. (h/cw-sal)

>> Penata Halaman : Irvand


10 PADANG

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

LAGI BANJIR BANDANG

Layanan PDAM Terganggu PADANG, HALUAN — Banjir bandang kembali melanda Kota Padang. Jumat sore (25/1), air Batang Kuranji kembali meluap.

ANDRE Rosiade memberikan bantuan pemabngunan Mushala Darul Ulum saat Maulid Nabi.

Pencurian Ternak Marak PADANG, HALUAN — Warga Sungai Bangek, Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, mengeluh. Pasalnya, jalan-jalan lingkungan mereka saat ini belum tersentuh oleh pengaspalan, atau sekadar jalan beton. Saat ini, mereka juga sangat jauh dari PDAM. Curahan hati (curhat) itu, terdengar saat pengusaha muda asal Kota Padang Andre Rosiade membaur dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1434 H, Kamis (24/1) malam di Mushalla Darul Ulum, Sungai Bangek. Malam itu, selain mendengarkan pengajian agama, jamaah juga mengeluhkan, banyaknya cobaan yang mereka terima sejak beberapa tahun terakhir. Irwanto, seorang imam dan juga guru di mushala itu menyebutkan, banyak hal yang sebenarnya diminta oleh warga Sungai Bangek, untuk membantu kehidupan mereka sehari-hari. Selain menginginkan jalan-jalan yang lebih layak, mereka juga ingin mendapatkan penerangan jalan umum (PJU) yang memadai. Karena kampung yang gelap itu menyebabkan aksi kriminalitas semakin marak. “Di sini, kerap terjadi pencurian hewan ternak warga. Tidak hanya ternak kecil seperti ayam dan kambing, sapi dan kerbau warga juga sering hilang. Bahkan, terakhir pencuri mengganas, dengan mengosongkan kandang sapi, yang berisi beberapa ekor sapi dewasa, serta anak-anaknya. Melapor juga percuma, tak akan ada yang kembali,” kata Irwanto. Ketua RW VIII H Wardi juga mengatakan, sampai saat ini, mereka juga masih cenderung menjadi korban banjir, jika hujan lebat. Tak ayal, warga merasa was-was dan resah, jika air mulai menggenangi halaman rumah karena berpotensi air sungai meluap. “Kami berharap, ada seseorang yang muda, energik, dan bisa membantu kami keluar dari kesulitan ini. Karena itu, ketika mendengar nama Andre Rosiade, kami menyengajakan diri mengundangnya untuk bersama memperingati Maulid Nabi Muhammad. Alhamdulillah, Pak Andre sudah bersama kami, dan membeberkan visi dan misinya,” kata Wardi. Beberapa warga yang ditemui juga mengaku sudah mengenal sosok Andre Rosiade dari berbagai media dan juga alat sosialisasinya. Mereka berharap, semua langkah yang dilakukan Andre Rosiade ini, mampu menjadi inspirasi banyak orang, untuk berbuat lebih untuk Pemko Padang. Andre Rosiade mengaku terkejut dengan maraknya kasus pencurian ternak di Sungai bangek ini. Menurutnya, hal itu memang terkait dengan penerangan dan jalan yang masih kurang di lingkungan pemukiman warga. Menurutnya, jika menjadi wali kota, dua hal itu akan menjadi bagian terdepan yang akan dibenahinya untuk masyarakat Sungai Bangek. “Sungai Bangek ini memiliki potensi yang kuat untuk dijadikan daerah wisata, dan saat ini juga dekat dengan pusat pemerintahan kota yang baru. Kami berharap, bisa mewujudkan keinginan-keinginan warga, mulai dari pembangunan jalan lingkungan, dengan paving block dan penerangan. Membangun jalan dengan paving block, sebenarnya lebih baik dari pengaspalan. (h/atv)

SEMBARANGAN — Angkutan umum sering menjadi penyebab kemacetan, akibatkan sembarangan menaikkan dan menurunkan penumpang. Seperti yang terlihat di Simpang Jalan Cendrawasih, angkutan perkotaan ini sedang menurunkan dan menaikkan penumpang di badan jalan, Jumat (25/1). AMIR

JELANG PENYANDANG DANA KOREA TIBA

Pembebasan By Pass Sudah 85 Persen PADANG, HALUAN —Perlahan tapi pasti, penyelesaian konsolidasi dan pembongkaran bangunan liar di kawasan jalan jalur dua By Pass hampir tuntas. Pasalnya, tanah konsolidasi yang sebelumnya masih tersisa 82 persil, saat ini tinggal 67 persil. Tidak hanya itu, ganti rugi tanah warga yang tidak masuk dalam kategori konsolidasi pun, sudah selesai dibayarkan. Dalam wawancara Haluan Jumat (25/1), dengan Ketua Tim Pembongkaran Bangunan Liar di Jalur Dua By Pass, Yosefriawan mengatakan, dengan tekat pantang menyerah, akhirnya tim bisa menyelesaikan permasalahan konsolidasi maupun pembongkaran satu persatu. Karena pada waktu sekitar dua minggu lalu, permasalahan konsolidasi masih dalam angka 82 persil. Namun, karena tim terus melakukan pendekatan kepada warga, akhirnya dalam waktu dua minggu itu, tim bisa menyelesaikan sebanyak 15 konsolidasi. Sedangkan bangunan liar, dari 800 bangunan liar, sampai saat ini telah dibongkar sebanyak 675 bangunan.

“Dalam waktu satu sampai dua minggu ini, kami akan berusaha penyelesaikan sisa konsolidasi sebanyak 67 persil, dan 125 bangunan liar yang masih tertinggal itu,” ujarnya. Sementara itu, KPA Pembebasan Lahan By Pass Yusafni mengatakan, seluruh bangunan yang tidak termasuk dalam konsolidasi yang berjumlah sekitar 200 bangunan dan 81 persil tanah di Teluk Bayur (Padang) dan Duku (Padang Pariaman) telah selesai dibayarkan ganti ruginya. Namun, proses ganti rugi tersebut masih ada yang belum tuntas, karena terkendala terbatasnya minimnya anggaran. “Untuk masalah ganti rugi yang belum selesai itu, pada 2013 akan kembali dianggarkan oleh provinsi,” tegasnya. Mendengar kabar tersebut, PPK Jalan Solok-Padang dan sekitarnya Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional II (BBPJN II) Sumatera, Opuke Nigara mengatakan, sangat bersyukur dengan kesungguhan Pemko Padang maupun Pemrov Sumbar dalam menyiapkan pembangunan jalur dua Bypass tersebut.

Apalagi, pada bulan Maret 2013 nanti, pihak Korea bersama pemerintah pusat akan melakukan peninjauan langsung ke palangan. “Hasil rapat BBPJN II Sumatera bersama Pemprov Sumbar dan Pemko Padang pada hari Rabu (23/ 1) kemaren menjelaskan, bahwa kesiapan pembagunan jalur dua itu telah mencapai 85 persen. Pemko pun berjanji akan menuntaskan permasalahan pada akhir Februari 2013 nanti. Mudahmidahan dengan keadaan itu, Korea mau memberikan tanda tangan untuk pembangunan jalur dua tersebut,” tukasnya. Dikatakan, untuk menyiapkan lokasi menjadi clean and clear, maka minggu depan pihaknya akan menurunkan alat-alat berat, dan akan dimulai mulai dari Teluk Bayur menuju ke wilayah Utara. “Minggu depan, kami akan menurunkan dua alat berat untuk membersihkan sisa maupun bangunan yang masih berada di jalur empat puluh tersebut. sehingga, perlahan-lahan, semua lokasi bisa menjadi clean and clear,” katanya. (h/cw-wis)

Akibat sejumlah intake PDAM Kota Padang kembali rawan terganggu. Sejak sore, hingga malam karyawan PDAM Kota bekerja ekstra mengawasi water intake (pintu air) di Kampung Koto Nanggalo, tepat di bibir sungai Batang Kuranji. Kemudian juga mengawasi water intake PDAM di Jawa Gadut Limau Manis yang merupakan hulu anak sungai Batang Kuranji, dan water intake Ulu Gadut, dan Sikayan. Sementara untuk water intake di Latung, kemarin sore hingga sekarang, pompa hisap belum bisa optimal. “Kita siapkan ekstra petugas, baik produksi dan distribusi serta petugas wilayah Pelayanan untuk meminimalisir gangguan pelayanan akibat banjir bandang ini. Hampir semua sungai yang merupakan sumber air baku PDAM, saat ini terjadi banjir bandang. Tiga sungai tersebut yakni Batang Kuranji, Batang Air Dingin (sungai Latung Lubuk Minturun), dan Batang Belimbing Guo Kuranji,” ungkap Direktur Utama PDAM Kota Padang, Ir. H. Azhar Latif. Meski sampai sore kemarin, aktivitas produksi PDAM masih berjalan, namun diakui Azhar Latif, dengan kondisi seperti saat ini, pelayanan air kepada pelanggan PDAM rawan gangguan. Misalnya, untuk instalasi pengolahan air (IPA) Latung Lubuk Minturun, sumber air baku yang berasal dari intake Gariang, dan intake Latung, beberapa hari terakhir sering terganggu. Akibat air bah, pompa intake Latung, sering terganggu. Akibatnya produksi air tak maksimal, yang berdampak pada adanya pasokan air yang

terganggu di kawasan Utara yakni Koto Tangah, Padang Utara, Kuranji, Nanggalo. “Baru hari ini (kemarin) kita pompa maksimal, sore ini kembali terjadi air bah atau banjir bandang lagi,” tambah Direktur Teknik, Ir Suloko, didampingi Direktur Umum, H Edwar, SE. Suloko menambahkan, akan berupaya maksimal, agar produksi tak terhenti total. Sehingga pelayanan ke pelanggan tak terganggu lama. Akibat terganggunya intake tersebut, pelayanan air bersih ke pelanggan PDAM ikut terganggu. “Kami mohon maaf kepada pelanggan, yang malam ini (tadi malam) atau besok ada aliran air yang terganggu. Kita saat ini, tak bisa memperbaiki intake, karena memang kondisi air yang sangat besar,” ujar Suloko. Selain meluapnya sungaisungai tersebut, tingkat kekeruhan air baku juga sangat tinggi. Air baku, baik di batang Kuranj, Batang Guo, atau pun Batang Air Dingin penuh lumpur dan material lainnya, seperti kayu gelondongan, batu dan lainnya. “Dengan kondisi yang seperti itu, kita kwatir intake kita tertimbun material. Kita harus tunggu air berkurang untuk bisa memperbaiki,” tambah Edwar. Ditambahkan Edwar, untuk pemulihan pelayanan pendistribusian air, pasca perbaikan intake produksi biasanya butuh waktu, enam hingga 12 jam, untuk pendistribusian air di jaringan perpipaan. “Kita berdo,a, gangguan alam ini memperparah kerusakan intake PDAM, dan air segera menyusut, sehingga bisa segera dilakukan perbaikan,” harap Edwar. Sebelumnya akibat banjir bandang 24 Juli 2012 dan 12 September 2012 , lalu, empat intake utama PDAM juga rusak, yakni intake Guo Kuranji, intake Ulu Gadut, Intake Jawa Gadut, dan intake Kampung Koto. Saat itu total kerugian PDAM sekitar Rp8,2 miliar. Saat ini intakeintake tersebut masih berupa perbaikan darurat, dan belum dibangun permanen. (h/vid)

Profil Kelurahan Flamboyan Baru

Utamakan Pelayanan Prima PADANG, HALUAN —Wilayah Kelurahan Flamboyan Baru, Kecamatan Padang Barat terdiri 5 RW dan 20 RT. Dahulu kelurahan tersebut merupakan gabungan dari kelurahan Flamboyan dan Kelurahan Purus Utara. Pada tahun 2001 lalu digabungkan menjadi satu dengan nama Kelurahan Flamboyan Baru. Hal itu menyebabkan jumlah kelurahan di Kecamatan Padang Barat berubah dari dua puluh kelurahan menjadi sepuluh kelurahan. Hingga kini, penduduk Kelurahan Flamboyan Baru sudah mencapai 4.200 orang. Pada Juli tahun 2012 lalu, Lurah Flamboyan Baru mendapat Juara III kategori Lurah Award dari Pemerintahan Kota Padang. Terpilihnya Lurah Flamboyan Baru ini dilihat dari sisi

personal kepemimpinan lurah, program yang dijalankan selama memimpin, kesigapan menjalankan program pemerintahan Kota Padang dan jajak pendapat masyarakat terhadap kepemimpinannya. Lurah flamboyan Baru, Yeronimus mengatakan, sebagai pemerintah terendah dari sebuah negara, tentunya harus memberikan pelayanan prima terhadap kebutuhan masyarakat. Karena sumber urusan setiap orang berawal dari kelurahan. Seperti mengurus KTP, kartu keluarga (KK), surat keterangan tidak mampu, dan lain sebagainya. Maka setiap urusan di kelurahan selalu terbuka dan tidak dipungut biaya kecuali yang sudah ditetapkan Pemerintah Kota Padang dengan prinsip cepat, tepat dan sederhana.

“Sebenarnya Lurah Award yang diberikan Pemerintah Kota Padang juga mengacu pada pengalaman saya di kelurahan dan di kecamatan. Saat di instansi tersebut saya sudah terbiasa dengan memberikan pelayanan semaksimal mungkin bagi warga. Seperti saat menjadi lurah di Teluk Bayur (2007-2009) dan Pasar Gadang (2005-2007) sudah membiasakan diri antusias mengurus urusan warga,” katanya. Pelayanan merupakan skala prioritas dalam tugasnya sebagai lurah. Komitmennya, selalu mendahulukan kepentingan warga dari pada kepentingan pribadi. Selain itu bekerja secara tim dengan personil kelurahan lainnya, LPM, Kepala RT dan RW, tokoh masyarakat dan pemuka

KANTOR lurah Flamboyan Baru, Kecamatan Padang Barat masyarakat lainnya, juga harus dilakukan. Zulkifli, warga Kelurahan Flamboyan Baru saat ditanya tentang pelayanan di kelurahan menyatakan pelayanan kelurahan Flamboyan Baru termasuk bagus. Seperti saat dia mengurus kartu jamkesda pada minggu lalu. Lurah dan pegawainya selalu melayani

>> Editor : Devi Diany

tamu-tamu yang datang ke kelurahan. “Mengenai pelayanan di kelurahan sama seperti instansi lainnya, dengan bersikap antri dan bersabar ketika mengurus kartu tersebut. Dan pelayanan kelurahan tetap ramah dan mudah senyum para pegawainya”, ulasnya. (h/cw/lex)

>> Penata Halaman: Irvand


SIGAB 11

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

WARGA MENJERIT

Ratusan Rumah Terendam Banjir LINGKAR Banjir Jakarta Sisakan Ular Sanca JAKARTA, HALUAN — Ular sanca sepanjang 4 meter yang ditangkap warga RT 13 RW 1, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, sempat kabur dari kandangnya. Hal tersebut menyebabkan kepanikan warga yang berada di sekitar kandang ular itu.Ular itu ditemukan pada Jumat pagi (25/1) ketika warga RT 13 RW 01 Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, dibantu oleh anggota Brimob, tengah membersihkan jalan dari lumpur pascabanjir besar yang menggenangi area itu. Surya langsung menangkap ular itu dan memasukkannya ke dalam kandang besi. Setelah ditangkap salah seorang warga bernama Surya Kusmedi (46), ular sebesar betis orang dewasa itu dimasukkan ke dalam kandang besi. Kandang itu kemudian diletakkan di depan warung warga setempat. Ular tersebut kemudian ditinggal pergi oleh Surya. Tanpa disangka, di sisi atas kandang ular yang terbuat dari jeruji besi sebesar sedotan itu patah sehingga sang ular keluar dari celah itu. Akibatnya, ular tersebut berhasil mengeluarkan setengah badannya ke arah warga yang tengah mengobrol di warung.Keluarnya ular itu dari kandang membuat warga panik. Ular itu sempat dibiarkan terlepas karena tidak ada warga yang berani menangkapnya. Warga pun sibuk mencari Surya Kusmedi, orang yang menangkapnya pertama kali. Tak beberapa lama, Surya pun datang, yang langsung mengusap-usap badan ular lalu kemudian memegang kepalanya dengan tangan kosong dan mengembalikannya ke dalam kandang besi. Aksi yang dilakukan Surya itu pun mengundang decak kagum dari warga setempat. “Hore, Bang Medi hebat. Masukin ke dalam karung saja Bang,” ujar salah seorang anak. Surya sendiri mengaku tak berani memelihara binatang melata tersebut. Rencananya, ia ditemani warga lain akan menyerahkan ular tersebut ke Kebun Binatang Ragunan. (h/kcm)

AGAM, HALUAN — Ratusan rumah di Perumahan Pemda Kabupaten Agam, di Kelurahan Gadut, Kecamatan Tilatang Kamang, terendam air. Banjir kali ini merupakan yang terparah dalam kurun waktu 27 tahun terakhir.

Rosma, warga perumahan Pemda Kabupaten Agam, mengatakan, banjir terjadi setelah hujan deras mengguyur Kabupaten Agam dan Kota Bukittinggi selama kurang dari satu jam pada Kamis (24/1) malam. Perumahan tersebut berada di perbatasan

PASANG ROMPI SIAGA — Ketua P3MTBPI, Tuanku Zahari Imam Marajo memasangkan rompi kepada Wabup Padang Pariaman usai latihan SAR yang mereka adakan bersama Basarnas dan FIELD-Bumi Ceria.

P3MTBPI Siap Hadapi Kondisi Darurat PARIAMAN, HALUAN — Persatuan Petani Pemandu dan Masyarakat Tangguh Bencana dan Perubahan Iklim (P3MTBPI) Padang Pariaman, menyerahkan sertifikat kepada peserta latihan Search and Rescue (SAR) yang mereka adakan bersama Basarnas dan FIELD-Bumi Ceria. Penyerahan ini dilakukan dalam Hari Temu Lapangan Petani di Korong Punco Ruyuang Nagari Batu Kalang Kabupaten Padang Pariaman. Ketua P3MTBPI, Tuanku Zahari Imam Marajo mengarakan saat ini setidaknya sudah ada 60 relawan yang siap diterjunkan pada kondisi darurat bencana. “Relawan-relawan ini berasal dari 20 nagari di Kabupaten Padang Pariaman ditambah dengan pengurus P3MTBPI,” ungkapnya, Rabu. “Kami menggandeng pihakpihak yang berkompeten untuk melatih. Dengan demikian, latihan ini diharap dapat meningkatkan kualitas relawan

yang ada. P3MTBPI berkomitmen untuk terus melakukan upaya pengurangan risiko bencana di Sumatera Barat, terutama di Kabupaten Padang Pariaman. Relawan SAR merupakan salah satu upaya yang kami lakukan selain meningkatkan ketangguhan masyarakat tani di masing-masing nagari,” paparnya. Ketua pelaksana latihan, Heri Ale menyebutkan latihan ini membantu mempersiapkan keterampilan teknis masyarakat nagari terkait penyelamatan korban dan pemadaman api serta meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat di nagarinagari akan ancaman bencana “Secara khusus, latihan ini juga merupakan bagian dari uji coba kapasitas P3MTBPI dalam mengelola kegiatan-kegiatan pengurangan risiko bencana,” lanjut Area Manager FIELDBumi Ceria ini. Salah satu peserta Pelatihan SAR, Mira mengungkapkan pelatihan ini sangat bermanfaat

bagi dirinya. Selama ini dia selalu ingin membantu korban yang tertimpa bencana, tapi tidak memiliki pengetahuan dan kemampuan. “Sekarang saya siap terjun untuk membantu korban bencana, setidaknya di nagari Parit Malintang tempat saya tinggal’” katanya. Pada kesempatan tersebut, selain menyerahkan setifikat, P3MTBPI juga menyerahkan perlengkapan lapangan berua rompi dan topi kepada Wakil Bupati Padang Pariaman, Drs.H.Damsuar, MM, Dt Nan Putiah “Saya bangga sebagian masyarakat Padang Pariaman sekarang sudah memiliki kemampuan mengurangi risiko bencana. Pemerintah sangat terbantu, terutama BPBD Padang Pariaman yang memiliki tupoksi untuk mengurangi risiko bencana. Kedepan kita perlu meningkatkan koordinasi dengan instansi BPBD sehingga relawan-relawan yang sudah ada memiliki wadah yang baik,” katanya. (h/*)

Agam dan Kota Bukittinggi, Sumatera Barat. “Dapur basah semua, di mana mau tidur. Kasur basah semua terendam. Duduk saja di rumah susah, kursi basah terendam,” keluh Rosma, Jumat (25/1) seperti dilansir okezone.com. Sementara itu, Fitri, seorang warga lainnya, menyebutkan, selain hujan deras, banjir juga disebabkan aliran air dari kantor Balai Kota Bukittinggi serta aliran air dari Bukit Lurah. Posisi dua tempat itu lebih tinggi dari perumahan. Selain itu, lanjut Fitri, proyek jalan bypass yang menutup saluran air di pinggir jalan juga menjadi penyebab banjir. “Padahal hujan deras tidak lama. Kalau sampai seharian hujan, ini bisa banjir seperti di Jakarta. Sebelumnya tidak pernah, sudah 27 tahun kami tinggal di sini belum pernah banjir seperti ini,” jelasnya. Fitri berharap, Pemkab Agam dan Pemkot Bukittinggi segera mengatasi penyumbatan selokan, sehingga kejadian yang sama tidak terulang. Apalagi hujan masih terus turun hingga beberapa bulan mendatang. Di Padang Sementara itu curah hujan yang tinggi di Padang, juga membuat ketakutan warga Komplek Perumahan Griya Kubutama, Kelurahan Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Padang, sehingga 20 kepala keluarga (KK) harus dievakuasi dari rumahnya, Jumat (25/1) sekitar pukul 15.30 WIB. Pantauan Haluan di lokasi kejadian menyebutkan, akibat curah hujan tinggi terlihat warga disibukkan untuk mengeluarkan barang-barang berharga seperti alat-alat elektronik yang berada di dalam rumahnya. Sebab, saat itu air telah mengenangi teras rumah yang berada disana. “Saya terpaksa mengevakuasi semua barang berharga, karena takut terjadi banjir besar seperti dulu,” ujar ibu yang ada disana. Setelah air yang mulai mengenangi perumahan itu, kelompok siaga bencana (KSB) Nanggalo melakukan evakuasi terhadap warga yang ada disana. Selain itu, KSB Nanggalo juga memperhatikan debit air yang semakin tinggi di

aliran batang air Kuranji itu. Setelah air mulai menyusut semua warga kembali ke rumah mereka masing-masing. Meskipun begitu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Padang memberikan pengertian kepada warga agar berhati-hati dan tetap waspada. Ketua Rt 003 Rw 001 Supriadi (51) mengatakan, adanya genangan air yang mulai naik di perumahan warga, pihaknya memberitahukan kondisi itu kepada BPBD dan KSB. Setelah pemberitahuan itu, KSB Nanggalo langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pertolongan evakuasi. “Kami dihantui, apabila ada curah hujan yang sangat tinggi. Sebab, kalau sudah hujan perumahan pasti dilanda banjir seperti yang terjadi beberapa bulan yang lalu,” ujarnya di lokasi kejadian. Dikatakan, saat hujan mulai turun ia bersama dengan warga lainnya langsung mendatangi aliran sungai yang ada di belakang perumahan itu. Sesampai disana, terlihat debit air semakin tinggi, sehingga ia bersama warga lainnya memberitahukan kabar tersebut kepada warga lainnya. “Setelah mengetahui adanya peningkatan debit air, kami memberitahukan kepada warga, agar bisa mencari dataran tinggi, supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Setelah air mulai susut, warga kembali ke rumah mereka masing-masing,” kata dia. Sementara itu, Kabid Kedaruratan dan logistik Padang Alfian mengatakan, setelah mendapatkan informasi itu, beberapa petugas BPBD mendatangi lokasi kejadian untuk memastikan ketinggian debit air di aliran sungai Kuranji. Setelah dilakukan pengecekan, memang debit air semakin tinggi, sehingga mengenangi perumahan setinggi mata kaki dewasa. “Kami menghimbau kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaannya, apabila terjadi curah hujan yang tinggi. Kemudian untuk anggota KSB agar terus melakukan pemantauan semua aliran sungai, saat curah hujan tinggi dan bisa memberitahukan kepada jajaran lainnya,” imbaunya. (h/wan/nas/okz)

= KEHILANGAN 1 BPKB MOBIL TOYOTA KIJANG WARNA HITAM TAHUN 2002 STANDARD KF BA 8150 JH. ATAS NAMA ZULKIFLI. HILANG DARI SAMSAT MENUJU RUMAH PELAPOR. BAGI YANG MENEMUKAN HARAP LAPOR KE POS POLISI TERDEKAT

=

KEHILANGAN

STNK BA. 7555 JB, AN. PEMDA SUMBAR KELURAHAN TANJUNG AURKEC. LUBEG KOTA PADANG. HILANG ANTARA PADANG PAYAKUMBUH. BAGI YANG MENEMUKAN HARAP LAPOR KE POS POLISI TERDEKAT

1 BPKB BA 1770 AQ. ATAS NAMA BPIP SUMBAR. HILANG ANTARA SUKARAMI S/D SITIUNG. BAGI YANG MENEMUKAN HARAP LAPOR KE POS POLISI TERDEKAT 1 BPKB BUS MERCEDEZ BA 3522 AU. WARNA KUNING ATAS NAMA PT PO NMP ( ANGGA VIRCANSA CHAIRUL). BAGI YANG MENEMUKAN HARAP LAPOR KE POS POLISI TERDEKAT =

RUMAH

DIJUAL RUMAH JLN. AZIZI II NO. 1 ANDALAS. PADANG. LUAS TANAH LEBIH KURANG 226 M2. LUAS BANGUNAN LEBIH KURANG 120 M2. 3 KAMAR TIDUR, 2 KAMAR MANDI. JARAK 150 M DARI JALAN ANDALAS. HUBUNGI NO HP: 081275248817

>> Editor : Dodi Nurja

>> Penata Halaman : Syahrizal


12 PAYAKUMBUH DAN LIMAPULUH KOTA

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

WAWAKO BLUSUKAN KE PASAR IBUAH

Pedagang Masih Tempati Jalan Pemko Tahan PS Sejahtera 9-9

PAYAKUMBUH, HALUAN — Pemerintah Kota Payakumbuh secara bertahap akan terus membenahi pasar tradisional Ibuah menjadi pasar yang Sejahtera (Sehat, Hijau, Bersih dan Terawat).

PAYAKUMBUH, HALUAN — Tim Futsal Pemko Payakumbuh di bawah pimpinan Walikota H. Riza Falepi, ditahan imbang 9-9, dalam pertandingan persahabatan di lapangan Futsal Champion Tiakar, Kamis (24/1). Di babak pertama, tuan rumah sempat dipermalukan tim tamu, 0-3. Dalam pertandingan melawan tim legislatif dari Fraksi PKS DPRD Sumatera Barat itu, tuan rumah sempat kaget dengan gol cepat Yumardi, yang melakukan solo run dari sektor pertahahan kiri tim Pemko yang dikawal Hendri Apuak, pada menit ke-5. Belum sempat bangkit, Pemko kembali kecolongan pada menit ke-10, kembali lewat Yumardi. Penyerang bertubuh sedang dan lincah ini, menambah gol tim Futsal Sejahtera, dan sekaligu membuat hatrick. Di babak kedua, Walikota Riza Falepi bersama Sesprinya Chandra, bangkit dan merubah strategi pertandingan. Walikota Riza juga membuat hatrick untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3. Tapi, tim lawan kembali memimpin menjadi 5-4, lewat tambahan dua gol Sultani. Ketinggalan satu gol, Tim futsal pemko berusaha bermain lepas, lewat trio penyerang Cahndra dan Erwan dan Wal Asri. Lima gol yang disarangkan Chandra dan sebuah lagi oleh Wal Asri, membuat pemko sempat unggul 9-7. Tapi, tim lawan terus menekan, dan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 9-9, lewat gol tambahan Boy Hadi dan Syukri. Pertandingan Futsal antar Pemko dengan tim Futsal Sejahtera Provinsi Sumbar itu, cukup mengasyikkan dan sering membuat tawa penonton, begitu melhiat sejumlah pemain bintang, seperti Walikota Riza dan Profesor Syukri terjatuh ditackling lawan. Aduh, kamu bermain kasar ya,” ucap Riza kepada pemain Sejahtera. “Sorry Pak wali, tak sengaja,” karta Syukri. Dalam pertandingan ini, juga ikut menyaksikan Sekdako Payakumbuh H. Irwandi dan sejumlah pimpinan SKPD lainnya serta sejumlah pengurus DPW dan DPC PKS.(h/smt)

Dalam membangun pasar tersebut, pemko tidak jalan sendiri, aspirasi pedagang tetap dibutuhkan, agar pembangunan infrastruktur yang dilakukan dapat dimanfaatkan oleh pedagang bersangkutan. Dalam rangka menampung aspirasi dimaksud, Wakil Walikota H. Suwandel Muchtar, didampingi Asisten I Setdako Yoherman, SH, S.Sos, berkunjung ke Pasar Ibuah, Kamis (24/1) pagi. Nyaris dua jam menyusuri los-los dan seluruh akses jalan di kawasan pasar tradisional itu, banyak masukan yang dapat ditampung Wawako. Di antaranya, membangun sejumlah kios pada sisi selatan pasar, yaitu di lereng kawasan tanah perbukitan. Selain itu, juga disaksikan langsung oleh wawako, lokasi tempat berdjualan pedagang ikan basah yang belum nyaman. Dampaknya, puluhan pedagang ikan basah terpaksa harus berjualan di sepanjang jalur jalan di los ikan basah.”Bagaimana kami akan berjualan dalam los ikan basah, Pak Wawako. Karena, lapaklapak beton yang dibangun tidak sesuai dengan aturan teknisnya. Air bekas siraman ikan, jatuh ke bagian dalam, dimana kami pedagang berdiri. Sehingga, air tersebut membasahi badan kami, dan membuat los jadi basah berbau tak sedap. Harusnya, jatuh air siraman ikan ini, ke arah samping ini, “ ucap Syafni, 35 th, salah seorang pedagang ikan kepada wawako. Terhadap keluhan pedagang ikan basah itu, sebut wawako, akan menjadi perhatiannya. Karena, persoalannya sangat teknis sekali, menurut wawako, akan dibicarakannya langsung dengan SKPD terkait. “Kita akan diskusikan bersamasama pimpinan SKPD terkait,” sebut Suwandel. Di bagian lain, Wawako Suwandel, juga melihat rencana peningkatan kawasan terbuka hijau (RTH) di Pasar Ibuah. Sebuah RTH yang ada di pinggir tepian Sungai Batang Agam, dekat Jembatan Ratapan Ibu, masih diakui wawako, minim fasilitas. Malahan, akses jalan dari RTH sampai ke Taman Batang Agam yang dibangun pengusaha cabe, H. Id, masih terputus. Wawako menilai, perlu dibangun jalan yang bernuansa alami dari RTH ke Taman Batang Agam milik H. Id itu, sehingga Pasar Ibuah akan menjadi sebuah pasar yang punya fasilitas bermain buat remaja dan balita, sebutnya.(h/smt)

BOTIAH

DINILAI — Tim penilai lomba PKK KB KES tingkat propinsi disuguhi siah dalam carano pada penilaian PKK KB KES di Kelurahan Koto Tangah. SRI

Walikota Serahkan SK 442 PNS PAYAKUMBUH, HALUAN — Bertempat di aula SMK 2 Payakumbuh, Jumat (25/1), Walikota Payakumbuh Riza Falepi mengambil sumpah 442 PNS di lingkungan Pemerintah Kota Payakumbuh, terdiri atas PNS Formasi 2010 (177 orang), Formasi 2009 (264 orang), dan formasi 2008 (1 Orang). Acara yang turut di hadiri Sekdako Irwandi dan staf ahli Mediar Indra itu juga mengagendakan penyerahan Surat keputusan (SK) PNS Formasi tahun 2010. Secara simbolik SK PNS Formasi 2010 diserahkan Walikota Riza Falepi kepada Roma Dona Putra dan Rina sari Dewi. Sedangkan penandatanganan Berita Acara disaksikan Staf Ahli Mediar Indra dan Kepala BKD

Ruslayetti. Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat yang berperan penting menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan, PNS dituntut memiliki sikap setia dan taat pada bangsa dan negara, bermoral baik, profesional dalam bekerja dan sadar akan tanggungjawabnya sebagai pelayan publik. Karena itu, Walikota Riza Falepi menghimbau PNS yang baru diambil sumpahnya untuk dapat bekerja dengan sungguh-sungguh, penuh semangat, disertai niat yang tulus. “Jangan ketika masih menjadi CPNS saudara-saudara bekerja dengan baik, beretika,loyal, serta disiplin. Namun setelah diangkat menjadi PNS, kinerja saudara menurun

bahkan sampai melanggar etika dan disiplin” pinta Wako. Walikota mengingatkan, pengambilan sumpah PNS yang sesuai dengan UU Nomor 43 Tahun 1999, mengandung makna ganda. Bukan saja bermakna bahwa dalam pelaksanaan tugas PNS harus jujur, tertib dan disiplin, tapi juga menyangkut hubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa. Apapun yang dilakukan PNS dalam pelaksanaan tugasnya akan dipertanggungjawabkan dihadapan Tuhan nantinya. “Apalagi menjadi PNS tidaklah mudah. PNS adalah orang-orang pilihan. Karenanya jangan disia-siakan dan bersyukurlah dengan meningkatkan profesionalisme dan prestasi kerja”, ucap Wako mengakhiri sambutannya.(h/smt)

Koto Tangah Wakil Payakumbuh

GELIAT NAGARI

Pakan Ikan Permentasi Mulai Diminati PAYAKUMBUH, HALUAN — Usaha pakan ikan permentasi yang berlokasi di Kelurahan Pekan Sinayan, Kenagarian Koto nan IV, Kecamatan Payakumbuh Barat, mulai dilirik peternak ikan keramba. Pasalnya, harga pakan ikan tersebut jauh lebih murah dari harga pelet dengan mutu tak jauh beda dengan pakan pabrik itu, sementara harga eceran pelet Rp7 ribu per kg. Pakan ikan permentasi yang diberi merek “Gaek” itu sudah melalui serangkaian uji coba, diantaranya di peternakan ikan keramba jaring apung jenis nila di Maninjau, budidaya ikan patin kolam air deras di Batu Bauk Suliki. Usaha yang dirintis Iskandar tahun 2011 itu, kini mampu berproduksi dua ton pakan per bulan.\ “Kita baru mampu memproduksi pakan ikan permentasi tersebut, maksimal seberat dua ton per bulan, tergantung modal usaha. Kalau permintaan dari peternak ikan tinggi melebihi kapasitas produksi, belum mampu dipenuhi, lantaran masih kekurangan modal usaha, “ungkap Iskandar pembuat pakan ikan permentasi yang dihubungi di ke diamannya, Jumat kemarin. Menurut dia, bahan baku untuk produksi pakan ikan itu diantaranya, roti sisa, ikan kering, darah ternak yang dieproleh dari RPH, tulang dan ulat. Pakan tersebut bisa untuksemua jenis ikan, baik ikan yang dipelihara dalam keramba jaring apung, maupun pembesaran ikan di kolam. Ketika ditanya apakah sudah ada

ISKANDAR mampu memproduksi pakan ikan permentasi dua ton per bulan menggunakan mesin rakitan dan pupuk organik cair 3000 liter di Pekan Sinayan. ZULKIFLI

perhatian Pemko Payakumbuh, seperti pembinaan dan bantuan modal untuk pengembangan usaha, sejauh ini belum ada perhatian pemko setempat. Sehingga pengadaan segela kebutuhan bahan pakan ikan termasuk memproduksi masih dikerjakan sendiri. Dikatakan, untuk memproduksi pakan ikan memanfaatkan mesin giling yang dirakit dari mesin mobil. Sedangkan tempat mesin sangat sederhana, gudang tempat penjemuran bahan pakan ikan belum punya, masih seadan “Kalau suatu saat nanti ada bantuan modal usaha untuk membeli mesin baru dan modal, sehingga produksi maupun mutu pakan ikan dapat ditingkatkan. Selain pakan ikan permentasi, Iskandar juga memproduksi pupuk organik cair. Pupuk

yang diproduksinya sudah diujicoba di Politani Unand Tanjung Pati, padi di lahan percetakan sawah baru di Damasraya, kebun karet di Sipirok Sumut dan untuk sawit di Prapat dan perkebunan kakao di pariaman dan Limbukan Payakumbuh. Dengan pemakaian pupuk organik cair untuk padi sawah terjadi kenaikan hasil padi sekitar 17 persen dibanding menggunakan pupuk lain. Artinya dari hasil padi rata rata 3,5 ton per hektar ada kenaikan yang berarti. Untuk membawa pupuk itu tidak repot cukup dengan jeriken, mampu memperbaiki struktur dan tekstur tanah, namun usahanya mampu memproduksi pupuk organic cair 3 ribu liter. berkat kegigihannya meyakinkan peternak ikan dan petani pemilik perkebunan, usahanya mulai dilirik, sebutnya. (h/zkf)

PAYAKUMBUH, HALUAN — Kelurahan Koto Tangah, Kecamatan Payakumbuh Barat, dipercaya mewakili Kota Payakumbuh dalam Lomba Kegiatan Kesatuan Gerak PKK/KB-Kes Tingkat Provinsi Sumatera Barat, 2013. Tim penilai provinsi berjumlah tujuh orang, dipimpin ketuanya Elly Bachtiori berkunjung ke Payakumbuh untuk melakukan penilaian. Kelurahan berpenduduk sekitar 2.500 jiwa ini, punya peluang menjadi yang terbaik di Sumatera Barat. Tim penilai, begitu sampai di Kelurahan Koto Tangah disambut Ketua TP-PKK Payakumbuh, Ny. DR. Henny Riza Falepi, Ketua TP-PKK Kecamatan Payakumbuh Barat Ny. Betria Edvidel dan Ketua TP-PKK Koto Tangah Ny. Rosmawati, Lurah dan pengurus PKK serta LPM Koto Tangah. Wakil Walikota H. Suwandel Muchtar dan Camat Payakumbuh Barat Edvidel ikut hadir mendampingi tim penilai. Kegiatan PKK bukan sebatas membina ketrampilan keluarga di tengah masyarakat. Tapi, cukup luas, di antaranya memberikan kesadaran terhadap ibu-ibu rumah tangga, bagaimana mengatur kelahiran dan berprilaku hidup bersih dan sehat. Keterlibatan TPPKK, mulai dari tingkat kota, kecamatan dan kelurahan, harus pro aktif dalam menjalankan gerakan PKK melalui pokja I sampai Pokja IV, jelas Wakil Walikota

Suwandel Muchtar dan Ketua Tim Penilai Elly Bachtiori, saat memberi sambutan. Ekpose kegiatan TP-PKK dalam menggerakkan program KB-Kes, diawali dengan penyampaian Ketua TP-PKK Payakumbuh Henny Riza Falepi, Ketua TP-PKK Kecamatan Payakumbuh Barat Betria Edvidel dan Ketua TP-PKK Rosmawati. Ketiga ekspose, dinilai tim benar-benar sistematis dan terukur, serta dapat dibuktikan di lapangan. Gerakan KB-Kes yang dilakukan PKK, melibatkan seluruh potensi yang ada di kelurahan, di antaranya melalui kegiatan kelompok wanita tani (KWT), dasawisma, posyandu, posyandu lanjut usia, kelompok jantung sehat lansia serta didukung oleh LPM. Koto Tangah sebagai wakil Payakumbuh dalam lomba gerakan PKK, KB-Kes, bukan sebuah kegiatan dadakan. Tapi, melalui pembinaan yang berjenjang. Karena, warga Koto Tangah punya semangat kebersamaan dan kegotongroyongan yang kuat dan pernah menjuarai lomba KWT nasional dan Lomba Kelurahan Berprestasi Tingkat Sumbar.(h/smt)

>> Editor : Dodi Nurja

>> Penata Halaman : Syahrizal


AGAM 13

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Wabup Agam Dilantik 8 Februari PADANG, HALUAN—Kepala Biro Pemerintahan Setdaprov Sumbar, Syafrizal Ucok menegaskan, pelantikan Wakil Bupati Agam Irwan Fikri, dijadwalkan pada Jumat (8/2) mendatang.

MUTASI DI AGAM

108 Pejabat Baru Dilantik AGAM, HALUAN— Bupati Agam Indra Catri Dt Malako Nan putiah melantik sebanyak 108 orang pejabat Eselon II,III, dan IV dilingkungan Pemerintah Kabupaten Agam, Jumat (25/1). Pergerseran jabatan struktural di diharapkan dapat meningkatkan kinerja Pemkab Agam. Pegawai negeri sipil yang dilantik dalam kesempatan tersebut di antaranya adalah, untuk eselon II, Suardi Yunus sebelumnya menjabat sebagai staf ahli bidang hukum, politik dan pemerintahan saat ini menjabat sebagai sekretaris DPRD Kabupaten Agam. Ermanto sebelumnya sebagai Sekeretaris Dinas Kelautan dan perikanan saat ini menjabat Kepala Dinas Kelautan dan perikanan. Andry sebelumnnya Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikurtura dan Peternakan, bergeser menjadi staf Ahli Bupati Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan. Sementara pejabat baru untuk eselon III di antarnaya adalah, Putu Venda sebelumnya sebagai Camat Baso, saat ini menjabat Kepala Bidang Adminitrasi Pemerintahan Umum Sekretariat Daerah. Yunilson sebelumnya Camat Banuhampu saat ini menjabat Kepala Bagian Administrasi Pertanahan Sekretariat Daerah. Nazwar sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Administrasi Pemerintahan Umum Sekretariat Daerah bergeser menjadi Kepala Bagian Pelayanan Alat Kelengkapan Sekretariat DPRD Agam. Rahmad Lesmono sebelumnya Camat Lubuk Basung saat ini menjabat sebagai Sekretaris Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemeritah Nagari. Isra sebelumnya Pengawas TK/SD saat ini menjabat sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemdua dan olah raga. Sementara pejabat eselon IV yang dilantik di atarannya adalah, Arfinus sebelumnya adalah Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Pelaporan Kecamatan Tanjung Mutiara saat ini menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Bidang Tata Usaha dan Keuangan Bagian Umum sekretariat daerah. Sri Yardevita sebelumnya kepala Sub Bagian Bantuan Hukum bagian Hukum Sekretariat Daerah saat ini menjabat sebagai kepala Sub Bidang Pembinaan dan pemberhentian Badan Kepegawaian Daerah, Afrizal sebelumnya adalah Kepala Sub Bagian Publikasi dan Dokumentasi Bagian Hubungan Masyarajat Sekretaraiat Daerah saat ini menjabat sebagai Kepala Sub Pemberitaan dan Media Masa bagian hubungan masyarakat sekretariat darerah. Dalam kesempatan tersebut Bupati Agam Indra Catri DT Maloko Nan Putiah meminta pegawai yang telah dilantik dapat bekerja optimal. Menurutnya, pelaksanaan mutasi, rotasi dan promosi jabatan merupakan suatu hal yang wajar. Hal ini dilakukan dalam rangka penyempurnaan dan efektifitas sebuah organiasasi. “ Mutasi, rotasi, maupun promosi merupakan bagian dari penyegaran dan penyesuaian personil dalam birokrasi. Saya berharap pegawai yang mendapat promosi, mutasi dapat bekerja maksimal. Jangan sampai pergeseran membuat semangat kerja menjadi tambah kendor,” jelasnya. (h/ yat)

MENANDATANGANI— Bupati Agam Indra Catri Dt Malako Nan Putiah menandatangani SK Pelantikan pejabat eselon II, III, dan IV, di Aula Utama Kantor Bupati Agam, Jumat (25/1). RAHMAT HIDAYAT

Penundaan berkali-kali rencana pelantikan itu tak terlepas dari ketidaksiapan Pemkab Agam. Sebab berdasarkan surat Sekda Nomor 120/36/Pem2013 tanggal 17 Januari 2013, p e r i h a l Pelantikan Wabup Agam, semula direncanakan tanggal 31 IRWAN FIKRI Januari 2013. T e t a p i kemudian diundur atas permintaan Bupati Agam kepada Gubernur Sumbar saat peresmian IPDN di Baso Jumat pekan lalu dan minta agar dilakukan pada minggu kedua Februari 2013. “Jadi penundaan itu bukan karena Gubernur Sumbar tidak bisa hadir pada jadwal tersebut, tetapi karena Bupati Agam sendiri yang minta ditunda. Gubernur selalu siap untuk melantik,” terang Syafrizal Ucok. Lalu direncanakanlah pelantikan itu tanggal 12 Februari 2013 yang ditetapkan melalui surat surat Sekda No.120/80/Pem-2013 tanggal 21 Januari yang ditembuskan kepada Mendagri dan Bupati Agam. Tetapi kemudian, Sekda Agam mohon pula pada Gubernur Sumbar melalui Kepala Biro Pemerintahan agar pelantikan dilakukan 7 Januari, karena Bupati Agam akan mengikuti Lemhanas. Karena itu Gubernur Sumbar menetapkan pelantikan Wabup Agam pada 8 Februari mendatang, jam 09.00 WIB di DPRD Agam. Surat Sekda tentang jadwal pelantikan itu segera menyusul. Seperti diberitakan sebelumnya, pelantikan Wakil Bupati Agam ditunda karena Gubernur Sumbar tidak bisa hadir pada waktu yang dijadwalkan Kamis (31/1). (h/ks/vie)

Besok, Koto Gadang Baralek Gadang AGAM, HALUAN— Masyarakat Nagari Koto Gadang Kecamatan Ampek Koto Minggu (27/1) besok “baralek gadang” meresmikan “Jenjang Seribu Kenangan Tempo Doeloe” yang menghubungkan nagari itu dengan Ngarai Sianok. Peresmian akan dilakukan oleh Menkominfo RI Tifatul Sembiring, dihadiri juga oleh Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Emil Salim yang merupakan putra asal Nagari Koto Gadang, Ketua Dewan

Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman, serta Wakil Menteri Pariwisata dan Budaya RI Sapta Nirwandar, Gubernur Sumbar, Anggota DPRD Sumbar, para pejabat Agam dan warga masyarakat. Jenjang yang diberi julukan baru dengan “the great wall of Koto Gadang” dibangun atas prakarsa Menkominfo Tifatul Sembiring dengan desain ala tembok besar cina. Sebelumnya jenjang dengan ratusan anak tangga itu sangat sederhana hanya men-

gunakan belahan bambu sebagai penyangga, merupakan jalan pintas bagi warga Koto Gadang yang hendak ke Bukittinggi. Pembangunan jenjang baru dengan beton selain untuk memperlancar hubungan juga bertujuan untuk meningkatkan arus kunjungan wisatawan ke nagari “intelektual seribu doktor”, Koto Gadang, yang melahirkan banyak tokoh dan politisi kenamaan seperti Rohana Kudus, H.Agussalim, Emil Salim, juga wakil ket-

ua DPRD Sumbar Leonardy Harmaini. Wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam lewat janjang tersebut dapat memulai perjalanan dari Nagari Koto Gadang lalu menurun ke Ngarai Sianok, atau dari Bukittinggi terus ke jalan raya Ngarai Sianok menyimpang ke kiri pada Kelok Cindua terus ke Jembatan Merah lalu mendaki jenjang sampai ke Koto Gadang. Di nagari itu terdapat pusat Kerajinan Amai Setia (KAS)

yang menyediakan hasil kerajinan perak, sulaman dan cendera mata lain khas setempat. Menurut Sekda Agam,Syafirman, sebelum acara peresmian dimulai digelar lomba jalan santai dari Panorama ke Koto Gadang memperebutkan aneka doorprize berupa umroh, sepeda motor, sepeda mountain bike, blackberry dan lain sebagainya. Sementara pada Sabtu(27/ 1) malam ini diadakan hiburan kesenian minang berupa saluang dan randai(h/ks)

Satu Orang Pelaku Curanmor Ditangkap AGAM, HALUAN—Kepolisian Resor (Polres) Agam berhasil mengamankan Satu orang pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) Kamis sore (24/1) di Nagari Mangopoh Kecamatan Lubuk Basung. Setelah ditangkap pelaku langsung diamankan di Polres Agam. Wahyu Putra (30) berhasil ditangkap di kediamannya, setelah Polres Agam mendapatkan laporan dari masyarakat. Saat penangkapan tidak ada upaya perlawanan yang dilakukan pelaku kepada pihak kepolisian.

Kapolres Agam AKBP Asep Ruswanda mengatakan, Pihak kepolisan sudah sejak lama melakuakn pengintaian kepada pelaku. Namun, Wahyu Putra baru bisa diamankan pada Kamis. Dari pelaku, Polisi mendapatkan satu barang bukti sebuah sepeda motor Yamaha Mio. Setalah melakukan interogasri, kepolisian berhasil mengembangkan dan menyita tiga barang bukti lagi pada tempat yang berbeda. “ Ada empat sepeda motor yang dijadikan barang bukti, satu

unit sepeda Motor Mio berhasil diamannkan bersamaan dengan ditangkpanya pelaku, sementara 3 sepeda motor lain yaitu, dua unit Mio dan satu unit Honda Revo berhasil diamankan dari beberapa TKP, yaitu Kota Bukittinggi, Kota Padang Panjang dan dari Kinali Kabupaten Pasaman Barat,” katanya pada Haluan, Jumat (24/1) di Lubuk Basung. Pelaku merupakan pemain lama, dari pengakuan pelaku satu unit Yamaha Mio dia gunakan sebagai operasional, dan tiga unit lagi telah berpindah tangan. Satu

unit telah ditampung kepada penadah di Kinali. Setelah ditelusuri, pihak penadah telah melarikan diri. “ Pelaku mengaku melakukan pencurian kendaraan bermotor dengan alasan kesulitan ekonomi. Namun, alasan ini tidak bisa dipercaya. Buktinya, ia sudah melakukan tinkdakan pencurian ini berulang kali,” jelasnya. Menurutnya, kasus ini terus dikembangakan, kami tengah berusaha melacak keberadaan penadah. Setelah penadah diamankan, kemungkinan kita bisa

menangkap jaringan yang lebih besar. “ Meskipun daerah Lubuk Basung tingkat pencurian kendaraan bermotor masih rendah. Tetapi kita tidak bisa memungkiri, bahwa pencurian kendaraan bermotor ada di Kecamatan Lubuk Basung,” ungkapnya. AKBP Asep Ruswanda meminta masyarakat agar tetap waspada kepada setiap tindak tanduk yang mencurigakan. Pasalnya, pencurian kendaraan bermotor bisa terjadi di mana saja, dan tidak memandang tempat. (h/ yat)

Lansek Manih FM (LANIS FM) Frequensi (FM) 93,6 MHz (FM) Power Suport 1000 Watt ( Blues 30 NV) Alamat Studio/Office : Jl.Sudirman No.191 Muaro Sijunjung, Kabupaten Sijunjung. Telp. ( 0754) 20173-20553 Fax. 0754.20158 Email : lansekmanihfm@yahoo.co.id LANSEK MANIH FM “ Penyampai Informasi Pembangunan dan Penyejuk Hati Anak Nagari” >> Editor : Afrianita

>> Penata Halaman : Jefli


14 WANITA DAN KELUARGA Resep

Kalio Ayam Bahan: 1 ekor ayam, potong 8 bagian 1 sdt garam dan 1 sdm air jeruk nipis 1 lembar daun kunyit 3 lembar daun jeruk 2 batang serai, memarkan 2 cm lengkuas, memarkan 1 liter santan dari 2 butir kelapa

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Mengenal Penyakit Tuberkulosis PENYAKIT TBC atau yang biasa dikenal dengan tuberkulosis merupakan suatu penyakit infeksi kronis/menahun dan menular yang disebabkan oleh bakteri Mikobakterium tuberklosa yang dapat menyerang pada siapa saja tanpa memandang usia dan jenis kelamin namun sesuai fakta yang ada bahwa penderita penyakit TBC lebih banyak menyerang pada usia produktif yang berkisar antara usia 15 tahun – 35 tahun.

Udara merupakan media penyebaran bakteri mikobakterium tuberkulosa dalam penularan penyakit TBC, biasanya bakteri mikobakterium tuberkulosa terbawa pada saat penderita TBC batuk atau mengeluarkan dahak dan meludahkannya ke sembarang tempat. Jika bakteri ini sering masuk dan terkumpul di dalam paruparu maka perkembang biakan bakteri ini akan semakin cepat terutama pada orang dengan daya tahan tubuh yang rendah, setelah

Haluskan: 16 cabai merah besar 12 butir bawang merah 5 siung bawang putih 1 sdm ketumbar, sangrai 2 cm jahe 3 cm kunyit, bakar 2 sdt garam Cara Membuat: Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan sebentar, tiriskan. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, masukkan daun kunyit, daun jeruk, serai, dan lengkuas, masak sampai harum. Masukkan ayam, masak sampai ayam berubah warna. Masukkan santan, masak sampai ayam lunak, kuah mengental, dan berminyak, angkat. Sajikan hangat. Catatan: bila ayam telah habis dan masih tersisa kuahnya, tambahkan potongan nangka muda yang telah direbus, irisan kol, dan kacang panjang. Masak hingga sayuran lunak. Sayur ini dikenal sebagai kapau. Untuk: 6 orang.

Tips

terjadi infeksi maka akan dengan mudah menyebar melalui pembuluh darah atau kelenjar getah bening. Oleh sebab itulah infeksi TBC dapat menginfeksi hampir seluruh organ tubuh seperti: paruparu, otak, ginjal, saluran pencernaan, tulang, kelenjar getah bening, dan lain-lain, meskipun demikian organ tubuh yang paling sering terkena yaitu paru-paru. Penyebab Penyakit TBC Seperti yang telah disebutkan diatas bahwa Penyakit TBC – tuberklosis ini merupakan suatu penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri Mikobakterium tuberklosa. Bakteri ini berbentuk batang dan bersifat tahan asam sehingga dikenal juga sebagai Batang Tahan Asam (BTA). Selain karena bakteri sebagai penyebab utama, faktor lingkungan yang lembab, kurangnya sinar matahari pada suatu ruang dan kurangnya sirkulasi udara juga sangat berperan dalam penyebaran bakteri mikobakterium tuberklosa ini sehingga sangat mudah menjangkiti bagi orang yang hidup dalam kondisi lingkungan yang tidak sehat. Gejala TBC illustrasi gejala penyakit tbc · Gejala yang muncul bagi seseorang yang mengidap penyakit TBC adalah : · Mudah mengalami demam dengan demam yang tidak terlalu tinggi dan berlangsung lama

Pengobatan TBC Pengobatan Penyakit TBC (Medis). Pengobatan bagi penderita penyakit TBC akan menjalani proses yang cukup lama, yaitu berkisar dari 6 bulan sampai 9 bulan atau bahkan bisa lebih. Penyakit TBC dapat disembuhkan secara total apabila penderita secara rutin mengkonsumsi obatobatan yang diberikan dokter dan memperbaiki daya tahan tubuhnya dengan gizi yang cukup baik. Selama proses pengobatan, untuk mengetahui perkembangannya yang lebih baik makadisarankan pada penderita untuk menjalani pemeriksaan baik darah, sputum, urine dan X-ray atau rontgen setiap 3 bulannya. Adapun obatobatan yang umumnya diberikan

adalah Isoniazid dan rifampin sebagai pengobatan dasar bagi penderita TBC, namun karena adanya kemungkinan resistensi dengan kedua obat tersebut maka dokter akan memutuskan memberikan tambahan obat seperti pyrazinamide dan streptomycin sulfate atau ethambutol HCL sebagai satu kesatuan yang dikenal ‘Triple Drug’. Pengobatan Penyakit TBC (Herbal) Hasil penelitian uji mikrobiologi memakai kultur mikroorganisme Escherichia coli, Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, Salmonella choleraesuis seroti enteriditas, Listeria monocytogenes, Candida albicans, dan Sterptococcus mutans, memperlihatkan kapasitas inhibisi

BERANDA IBU GUBERNUR (MIC) oleh neutralisasi Morinda citrifolia L. terjadi dalam konsentrasi 1:2 dan pemulihan neutralisasinya mencapai 40%-97%. Dengan penelitian secara medis yaitu Double Blind Placebo yang menghasilkan 14 human clinical trial dan 200 lebih hak paten penyembuhan yang salah satunya adalah(wo/2006/104892) morinda citrifolia based antifungal formulations and methods, Tahitian Noni Bioactives Beverages resmi secara medis untuk pengobatan/penyembuhan berbagai penyakit yang disebabkan oleh Bakteri, Jamur, Mikroba dan Virus. Bahkan sangat dianjurkan mengkonsumsi Tahitian Noni Bioactives Beverages sebagai sarana tindakan pencegahan. (h/ tht)

Komplikasi Penyakit TBC Makanan Seimbang Bagi Penderita TBC • MAKANLAH berbagai macam buah segar dan sayuran setiap hari, tetapi tetap dalam jumlah kalori yang direkomendasikan dokter. Pilih sayuran yang berbeda dari berbagai jenis seperti sayuran hijau tua, sayuran berwarna oranye, kacang, dll. • Susu atau produk susu harus dikonsumsi setidaknya 3 kali sehari. Kalsium dalam susu sangat penting dalam membangun kesehatan tulang pasien TBC. • Untuk produk daging, pilihlah daging tanpa lemak atau rendah lemak. 10 persen asupan kalori harian harus berasal dari lemak jenuh dan sekitar 200 mg kolesterol. Jagalah asupan total lemak dan minyak antara 25 – 30 persen kalori harian. Sebagian besar lemak harus berasal dari lemak tak jenuh ganda dan tak jenuh tunggal yang ditemukan dalam makanan seperti ikan, kacang-kacangan dan minyak sayur. • Makanlah berbagai macam makanan yang kaya protein seperti kacang-kacangan dan bijibijian. Makanlah makanan kecil sepanjang hari dengan rentang waktu yang singkat. Pastikan agar tubuh mendapat cukup asupan cairan dan garam dalam makanan. • Makanan untuk pasien TB harus sederhana, dipersiapkan dengan baik dan mudah dicerna. Makanan yang lebih berat baru dapat diberikan kepada pasien setelah kondisinya sangat membaik. Sedangkan makanan yang harus dihindari atau dipantang oleh pasien TBC antara lain: • Gula halus dan gula olahan harus dihindari oleh penderita TBC. Contohnya seperti roti putih, gula putih, sereal dan makanan manis seperti kue dan puding. • Saus yang kaya akan natrium dan gula juga harus dihindari. Saus apel atau saus cranberry dapat dijadikan alternatif. • Teh kental dan kopi yang mengandung banyak kafein harus dihindari karena kafein adalah stimulan TBC. Teh hijau yang bebas kafein dapat diminum bersama dengan pengobatan TBC karena mengandung antioksidan. • Acar banyak mengandung natrium. Karena asupan natrium pada penderita TBC harus dibatasi, maka acar juga sebaiknya dihindari. Sebanyak 1 – 2 ons acar mengandung 850 miligram natrium. • Pasien TBC dilarang keras mengkonsumsi alkohol atau minuman beralkohol selama menjalani pengobatan. (h/kes)

• Kerusakan tulang dan sendi Nyeri tulang punggung dan kerusakan sendi bisa terjadi ketika infeksi kuman TB menyebar dari paru-paru ke jaringan tulang. Dalam banyak kasus, tulang iga juga bisa terinfeksi dan memicu nyeri di bagian tersebut. • Kerusakan otak Kuman TB yang menyebar hingga ke otak bisa menyebabkan meningitis atau peradangan pada selaput otak. Radang tersebut memicu pembengkakan pada membran yang menyelimuti otak dan seringkali berakibat fatal atau mematikan.

• Kerusakan hati dan ginjal Hati dan ginjal membantu menyaring pengotor yang ada adi aliran darah. Fungsi ini akan mengalami kegagalan apabila kedua organ tersebut terinfeksi oleh kuman TB. • Kerusakan jantung Jaringan di sekitar jantung juga bisa terinfeksi oleh kuman TB. Akibatnya bisa terjadi cardiac tamponade, atau peradangan dan penumpukan cairan yang membuat jantung jadi tidak efektif dalam memompa darah dan akibatnya bisa sangat fatal. • Gangguan mata Ciri-ciri mata yang sudah

· Sering berkeringat pada malam hari · Gampang terkena influenza dan bersifat hilang timbul · Menurunnya nafsu makan dan berat badan · Batuk-batuk selama lebih dari 3 minggu (dapat disertai dengan darah) · Perasaan lemah, lesuh & tidak enak (malaise) Gejala Khusus Penyakit TBC · Tergantung dari organ tubuh mana yang terkena, bila terjadi sumbatan sebagian bronkus (saluran yang menuju ke paruparu) akibat penekanan kelenjar getah bening yang membesar, akan menimbulkan suara “mengi”, suara nafas melemah yang disertai sesak. · Kalau ada cairan dirongga pleura (pembungkus paru-paru), dapat disertai dengan keluhan sakit dada. · Bila mengenai tulang, maka akan terjadi gejala seperti infeksi tulang yang pada suatu saat dapat membentuk saluran dan bermuara pada kulit di atasnya, pada muara ini akan keluar cairan nanah. · Pada anak-anak dapat mengenai otak (lapisan pembungkus otak) dan disebut sebagai meningitis (radang selaput otak), gejalanya adalah demam tinggi, adanya penurunan kesadaran dan kejang-kejang. (h/ blg)

terinfeksi TB adalah berwarna kemerahan, mengalami iritasi dan membengkak di retina atau bagian lain. • Resistensi kuman Pengobatan dalam jangka panjang seringkali membuat pasien tidak disiplin, bahkan ada yang putus obat karena merasa bosan. Pengobatan yang tidak tuntas atau tidak disiplin membuat kuman menjadi resisten atau kebal, sehingga harus diganti dengan obat lain yang lebih kuat dengan efek samping yang tentunya lebih berat. Kelompok orang dengan daya tahan tubuh rendah yang rentan sakit karena infeksi TB: - Lansia - Bayi - Pengidap HIV atau AIDS - Pengidap diabetes - Pengidap kanker - Pasien cangkok organ - Pasien gagal ginjal - Pasien yang menjalani pengobatan penyakit autoimun - Kaum miskin dan kurang gizi - Orang yang berada di lingkungan pasien TB - Orang yang bepergian ke daerah endemi - Daerah endemi TB yang perlu diwaspadai oleh para – pelancong antara lain sebagi berikut: Afrika sub-Sahara India China Meksiko Pulau-pulau di Asia Tenggara dan Mikronesia Beberapa negara pecahan uni Soviet. Risiko dan gejala TBC dapat dikurangi dengan mengonsumsi makanan kaya vitamin B, zat besi, antioksidan dan menjauhi makanan olahan seperti gula dan roti putih. Dengan pengobatan dan suplemen gizi yang tepat, pasien TBC dapat hidup normal dengan berat badan ideal. Penting untuk berkonsultasi dengan ahli gizi bersertifikat atau terdaftar agar mendapat asupan makanan yang sesuai dengan kebutuhan pasien. (h/blg)

Ibu Peduli Keluarga 1. Ketua TP-PKK Sumbar, 2. Ketua Dekranasda Sumbar 3.Ketua P2TP2A (Pusat Perlindungan Terpadu Perempuan dan Anak )Sumbar 4.Ketua Forum Silaturahim Majelis Ta’lim Sumbar 5.Ketua BK3S Sumbar, 6. Penasehat Bundo Kanduang Sumbar, 7.Penasehat BKOW. 8. Ketua Umum Forum PAUD Sumbar Kolom ini khusus yang kami sajikan untuk pembaca, berupa Tanya jawab seputar masalah wanita dan keluarga, yang diasuh langsung oleh Ibu Gubernur Sumbar Ny. Hj. Nevi Zuarina Irwan Prayitno. Jika Anda memiliki pertanyaan seputar masalah wanita dan keluarga, silahkan kirimkan SMS Anda ke nomor 081363155253, atau (www.nevi-irwan.com, twitter: Nevizuairina47, Facebook: Nevi Zuairina Irwan), dan pertanyaan ini akan dijawab langsung oleh Ibu Nevi Irwan Prayitno secara bergantian.

Upaya Pemenuhan Gizi Keluarga Pertanyaan: Tia, Agam (087792939xxx) Assalamu’alaikum Ibu Gubernur yang ramah. Bagaimana menurut ibu dengan keadaan gizi masyarakat kita di Sumbar ini. Sebagai Ibu dan istri apa yang harus kita lakukan agar anak-anak kita tidak kalah saing nantinya dan dapat tumbuh dengan baik. Mohon saran dan tips dari ibu bagaimana kami dengan ekonomi yang pas-pasan ini tetap bisa makan makanan yang sehat dan baik mengingat harga bahan makanan yang selalu meningkat. Wassalam Jawaban: Wa’alaikumsalam Ibu Tia yang baik. Masalah gizi adalah ma-salah yang saat ini dihadapi hampir seluruh daerah di Indonesia, termasuk Sumbar yang selama ini rentan menyerang ma-sya-rakat terutama yang memiliki kemampuan eko-nomi lemah. Masalah kemiskinan menyebabkan berkurangnya kuantitas dan kualitas makanan yang tersedia untuk balita seringkali dianggap sebagai penyebab utama kurang gizi Program penanggulangan masalah kurang gizi telah dilakukan oleh pemerintah dengan tujuan membantu keluarga miskin seperti program jarring pengaman sosial bidang kesehatan (JPSBK), revitalisasi posyandu, pemberian dan penigkatan Makanan Pedamping ASI (MPASI). Penyuluhan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan tindakan masyarakat tentang rawan pangan dan gizi telah menentukan penurunan gizi buruk di Sumbar. Kasus gizi buruk terutama dialami daerah-daerah dengan tingkat kemiskinan yang tinggi. Walau banyak daerah mengklaim kasus gizi buruk sudah berkurang sejak beberapa tahun terakhir, tapi hal itu tetap harus diwaspadai. Persentase angka gizi buruk kita jauh lebih kecil dari persentase gizi buruk tingkat nasional. Persentase gizi buruk kita hanya 8, 2 persen sedangkan nasional 17 persen. Penanggulangan telah dilakukan pemerintah, terutama dengan pusat kesehatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Masyarakat perludibekali dengan pengetahuan hidup sehat, agar punya pedoman untuk menerapkan perilaku hidup sehat melalui pemenuhan gizi yang berimbang. Dalam keluarga, sangat diperlukan peran ibu dalam penyediaan, pemilihan dan pengolahan bahan yang tepat, teliti dan terampil sesuai kemampuan keluarga untuk dapat memenuhi gizi yang dibutuhkan. Upaya yang dapat dilakukan untuk memenuhi ketahanan pangan keluarga diantaranya adalah memanfaatkan halaman perkarangan disekitar rumah dengan menanam tanaman pangan yang bernilai ekonomis tinggi, minimal untuk memenuhi keperluan keluarga serta meningkatkan tanaman obat keluarga (toga). Pekarangan dapat dikelola secara terpadu dengan berbagai jenis tanaman, ternak, ikan, sehingga akan menjamin ketersediaan bahan pangan guna pemenuhan gizi keluarga. Dengan pergiliran tanaman yang baik, hasil yang dipanen dapat berganti-ganti sehingga menu makanan keluarga dapat bervariasi dan dalam menyusun menu makanan yang sehat, perlu memperhatikan zat gizi yang terkandung seperti karbohidrat sebagai zat tenaga yang diperoleh dari beras, umbi-umbian,sagu,dll, selanjutnya lauk pauk sebagai sumber protein dari daging,ayam, tahu,telur,tempe, dsb dan zat pengatur/ vitamin dan mineral dari sayur dan buah. Disamping itu juga harus diwaspadai keracunan pangan dari proses penanaman, pemilihan dan pengolahan sampai terhidangnya makanan, hindari bahan makanan yang berbahaya seperti zat pewarna, bahan pengawet, produk kadaluarsa dan penggunaan pestisida. Dalam menyusun menu sebaiknya memperhatikan proporsi, 50-60% energy dari makanan pokok, 10% energy dari lemak, 15-25% protein dari hewani serta 50-80% vitamin dari sayuran berwarna, selanjutnya olah bahan pangan dengan cara pengolahan yang sesuai dengan memperhatikan kebiasaan makan keluarga. Jangan lupa untuk membiasakan untuk membuat makanan tambahan sendiri sebagai pengganti jajan anak-anak, selain lebih aman, sehat dan akan menghemat jika kita kreatif mengolah makanan dari bahan pangan sederhana. Pokja III PKK juga secara berkala melaksanakan program PMT-AS (program makanan tambahan anak sekolah untuk memperbaiki gizi anak sekolah dengan berkoordinasi dengan pihak sekolah. Untuk bisa memenuhi kebutuhan gizi keluarga tidak perlu mengeluarkan biaya mahal, asal kita rajin menggali ilmu pengetahuan mengenai gizi dan memberdayakan sumber daya yang ada disekitar kita. Semoga anak Sumbar menjadi anak yang berkualitas dengan gizi yang baik. Demikian, wassalam. *** >> Editor : Atviarni

>> Penata Halaman: Rahmi


EKONOMI BISNIS 15

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Target PE Sumbar Terlalu Muluk PADANG,HALUAN — Dalam Rencana Pembangunan Jangka Mengengah Daerah (RPJMD), Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar) mematok Pertumbuhan Ekonomi (PE) Sumbar bisa tumbuh 6,8 persen pada tahun 2013 ini. Menurut BI, target ini dinilai tidak realistis dengan keadaan perekonomian dunia yang sedang memburuk, belum berada pada tahap recovery. Peneliti Ekonomi Senior Kantor Perwakilan (KPW BI) Wilayah VIII, M. Setyawan Santoso, mengatakan, target yang dipatok oleh Pemprov Sumbar tahun 2013 terlalu muluk. Pasalnya, perekonomian global cukup berpengaruh terhadap perekonomian nasional begitu juga Sumbar. Jika digambarkan dari kondisi terkini ekspor Sumbar yang tengah anjlok menurun drastis mencapai angka minus 20 persen,” kata M. S an itu pada MENGGUNAKAN PESTISIDA — Petani menyemprotkan cairan Peptisida ke tanaman Pare (Momordica Charantia), di Batu Busuk, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Jumat, (25/1). Penggunaan pengganti cairan Peptisida seperti cairan Bio Kompos masih belum banyak digunakan, karena belum banyak disosialisasikan. RIVO SEPTI ANDRIES

Swasembada Daging, Harga Tetap Mahal

Haluan di kantornya, Padang, Rabu (23/1). Sedangkan kontribusi Sumbar untuk perekonomian nasional sangat kecil hanya sebesar 2 persen. Seharusnya, lanjut M. San, dalam menetapkan target pertumbuhan ekonomi daerah, pemprov juga mempertimbangkan kondisi perekonomian global. Sebab, dalam sistem perekonomian terbuka saat ini, pergerakkan perekonomian dunia cukup mempengaruhi pertumbuhan. Bahkan, secara umum saat ini perekonomian masih dalam keadaan labil. Secara Terpisah Ketua Kamar Dagang Industri Sum-

bar, Asnawi Bahar mengatakan target PE yang di tetapkan Pemprov dalam RPJMD tersebut merupakan angka PE yang pesimis. Pasalnya, angka 6,8 tersebut tidak cukup dengan total Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Sumbar yang hanya sebesar Rp 3,3 triliun. Dari angka itu hanya 40 persen yang dibelanjakan untuk belanja modal atau sekitar Rp1,2 triliun. Dengan belanja modal sebesar Rp1,2 triliun angka 6,4 atau 6,5 adalah target yang pas dengan perhitungan margin erornya. “Ditambah lagi tahun 2013 merupakan tahun politik, goncangan akan ekonomi akan terjadi ditahun politik ini. banyak birokrat yang akan bermain di tataran politik. Akibatnya, akan banyak program yang tidak berjalan karna mereka akan banyak bergerak di tingkat politik,” katanya. (h/cw-dra)

PERMINTAAN TINGGI

Pasokan Kelinci Minim

JAKARTA, HALUAN — Permintaan pengembangan kelinci di Indonesia. kan kesejahteraan peternak. sapi, harga daging di pasaran daging disebabkan berkurangdaging kelinci di Indonesia ternyata cukup Disampaikan Yono, pada pertengahan “Peluang untuk peternakan tetap mahal. Sampai kemarin, nya stok daging yang ada. tinggi. Namun pasokan atau suplai dari 2012 lalu, pemerintah mulai mengemsapi ini masih terbuka lebar. harga daging sapi di Pasar Raya “Stoknya kurang, sapi impor kelinci ini minim. Ini bisa menjadi peluang bangkan konsep kampung kelinci di lima Daya tampungnya masih Padang berkisar Rp85.000 sudah dibatasi hanya 50 bisnis bagi yang berminat memulai bisnis lokasi Indonesia. Nantinya dengan konsep besar, masih ada peluang hingga Rp95.000 per kilogram. persen yang boleh masuk, jadi baru. kampung kelinci itu, akan dihasilkan mencapai 3,2 juta ekor. ApaHarga tersebut, kata Titik harga naik,” sebutnya. “Pemain kelinci tahu supply kurang,” banyak nilai tambah, mulai produk turunan Kepala Dinas Perinduslagi ada banyak program Aliarni (38) pemilik warung tutur Ketua Himpunan Masyarakat Perke- seperti bakso, sosis, cinderamata, mantel, pemerintah untuk peningkatan Ampera yang rutin membeli trian dan Perdagangan Sumkesejahteraan petani melalui daging, terus mengalami kenai- bar, Afriadi Laudin mengalincian Indonesia (Himakindo) Yono C. syal, dan pupuk dari kotoran. peternakan sapi,” katanya. kan sejak bulan puasa atau takan pasokan daging sapi Raharjo, Jumat (25/1). “Kita membangun industri berbasisi Dia mengatakan peluang sekitar Agustus tahun lalu. masih mencukupi di Sumbar. Yono yang juga Peneliti di Balai kelompok. kelompoknya diberdayakan. “Kenaikan harga bukan itu akan terus digarap melalui “Bulan puasa masih Penelitian Ternak Puslitbang Peternakan Gunanya banyak sekali,” pungkasnya. kerjasama dengan berbagai Rp70.000, tetapi sekarang karena pasokan daging kurang, Bogor menjelaskan kenapa masih sedikit Sebelumnya Menteri BUMN Dahlan instansi. Diantaranya me- naik terus. Kami pedagang atau kebijakan pemerintah orang memilih beternak kelinci. Iskan pernah mengatakan, dengan ngombinasikan peternakan nasi ini kan susah juga mau membatasi impor. Di Sumbar, Menurutnya, bisnis ternak kelinci unik memiliki 50 ekor kelinci, maka sama sapi dengan perkebunan sa- naikkan harga,” katanya ke- kita komit memberdayakan dan berbeda dengan bisnis ternak lainnya saja seseorang mempunyai penghasilan peternak, kita tidak pernah wit, bantuan Kredit Usaha marin (25/1). seperti sapi, kambing, atau unggas. sebesar Rp 2 juta per bulan. Namun Peternak Sapi (KUPS), termaDia menyebut kenaikan impor daging,” tegasnya. “Kalau orang mencari daging kelinci Dahlan belum mengatakan, BUMN apa Dia menyebut kenaikan suk program Corporate Social harga daging sempat menyen(pasokan) 20 kg secara berkelanjutan pasti yang akan diminta untuk membesarkan Responsibility tuh angka Rp100.000 per harga kadang terjadi di tatanggak ada yang suplai. Kalau permintaan peternakan kelinci ini. ( C S R ) kilogram, sebelum turun men- ran pedagang saja. Karena ada, suplai tidak ada. Kadang ada yang Menteri Pertanian Suswono untuk BUMN un- jadi Rp90.000. Menghadapi dengan cepatnya arus inforpunya suplai bingung jualnya,” tambahnya. kesekian kalinya mencanangkan gerakan tuk dikem- situasi demikian, dia memilih masi seperti sekarang, pedaKarena itu untuk solusinya, Yono makan daging kelinci. Hal ini sebagai bangkan di mengurangi membeli daging gang dengan mudah tahu mengatakan akan dibuat kampung atau upaya diversifikasi pangan daging selain bidang peter- dengan alasan harga yang informasi harga di daerah komunitas industri kelinci di Indonesia sapi, daging sapi harganya kini semakin lain. Sehingga jika harga di nakan sapi. tinggi. agar bisa memudahkan penjualan dan mahal.(h/dtk) Meski suSementara itu, Rusdi (42) Jakarta atau daerah lainnya d a h pedagang daging di Pasar raya naik, pedagang ikut meswasembada mengatakan naikknya harga naikan. (h/cw-sal) JAKARTA, HALUAN — Bank Indonesia (BI) akan terus melakukan upaya untuk menstabilkan nilai tukar rupiah. Ini disebabkan rupiah beberapa waktu lalu hampir menyentuh level Rp 9.800 per dollar AS. “Kita akan mengupayakan untuk menjaga kestabilan rupiah tadi dengan berbagai MILKYHOOD instrumen yang ada,” ungkap Gubernur BI Hartadi Sarwono di kantornya, Jakarta, Jumat (25/1). Menurut Hartadi, instrumen yang dilakukan PADANG, HALUAN — Ber- masan yang berbeda dengan besar dan dengan kemudahan itupun juga tidak jauh berbeda dengan apa yang mula dari keprihatinan terhadap kebanyakan susu segar yang ada pesan antar. selama ini dilakukan oleh bank sentral. Sebab, nasib peternak sapi perah di di Sumbar. Dengan membuat bank sentral sudah mengetahui permasalahan “Kami memudahkan pelangjangka pendek dari persediaan stok dollar AS Padang Panjang yang harus paper cup untuk kemasan kecil gan kami, apalagi keluarga. gulung tikar karna kurangnya yang aman dan higienis serta untuk pesan antar kami meladi pasar. pemanfaatan susu sapi, Aldi dan menggunakan botol berstandar yani seluruh kota Padang gratis Di sisi lain, neraca pembayaran (balance of empat orang temannya memulai Food Grade untuk kemasan besar. ongkos kirim dengan minimal payment) Indonesia saat ini juga masih positif. Sebab, neraca perdagangan Indonesia yang usaha “milkyhood”. Produk milkyhood sendiri ada pemesanan hanya 1 liter susu Perusahaan yang bergerak di dua jenis yakni susu segar dan murni dengan harga sangatt defisit masih bisa ditutup dengan neraca modal bidang produksi susu sapi segar youghurt, yang dikreasikan terjangkau yakni Rp20.000 (capital account). ini berdiri sejak awal 2012 di kembali dengan berbagai rasa rupiah. Pengantaran sendiri bisa “Karena itu, cadangan devisa kita meningkat. Artinya, neraca pembayaran kita Kota Padang. “Selain karena agar bisa dinikmati dengan cara ke rumah atau ke kantor sesuai ingin membantu para peternak yang berbeda dan tentunya rasa dengan pesanan dari jam 6 masih surplus,” tambahnya. sapi di Padang Panjang, kami yang lebih menarik. Berdasarkan kurs tengah BI, nilai tukar sampai jam 8 pagi,” ungkap aldi. juga ingin masyarakat kota lebih rupiah diperdagangkan terus menguat. Pada Dengan membidik segmen Dibantu 11 orang karyawan, Jumat (18/1/2013) sepekan lalu, rupiah masih sehat dan cerdas dalam memilih anak muda, milkyhood menggu- milkyhood bisa memproduksi MILKYHOOD hadir dengan kemasan yang berbeda dengan kebanyakan susu segar minuman untuk keluarga. bertengger di level Rp 9.685 per dollar AS. nakan strategi pemasaran de- rata-rata 100 liter susu sapi segar yang ada di Sumbar. Dengan membuat paper cup untuk kemasan kecil yang aman dan higienis serta menggunakan botol berstandar Food Grade untuk kemasan besar. FARA Milkyhood sendiri termasuk ngan memakai mobil yang akan setiap hari. Untuk pendistribusian Kini, pada perdagangan hari ini, rupiah ditutup dalam kategori susu segar yang berpindah ke titik yang ramai susu sapi segar, milkyhood juga melalui tahapan uji klinis dan ju itu dan akan mengembangkan menguat ke Rp 9.643 per dollar AS. Namun nilai tukar rupiah hari ini sedikit kualitasnya jauh lebih baik dari di kunjungi anak muda. membredayakan tukang ojek di diawasi oleh ahli gizi professional beberapa produk turunan dari susu bubuk, susu kental manis, melemah dibanding perdagangan Rabu (23/1/ Perpindahan itu sendiri dapat kawasan Tunggul Hitam dengan karena produk milkyhood telah susu segar dan ini akan berdamsusu UHT dan susu Steril,” dipantau melalui twitter di no telpon 0751 461461 dan sms mendapatkan izin dari depkes RI. pak pada peningkatan ekonomi 2013) yang ditutup di level Rp 9.635 per dollar ungkap Aldi General Manager @milkyhood. Sedangkan untuk 0853 6453 3131. AS. Sementara cadangan devisa bank sentral “Kedepan, milkyhood akan para peternak sapi yang ada di per 28 Desember 2012 sebesar 112,781 miliar Milkyhood. segmen keluarga milkyhood Setiap susu dan youghurt yang memiliki peternakan sendiri, Padang panjang dan sekitarnya,” Milkyhood hadir dengan ke- menyediakan kemasan botol di produksi oleh milkyhood harus kami sedang dalam proses menu- tutup aldi. (h/mg-fra) dollar AS. PADANG, HALUAN — Setahun terakhir Sumatera Barat sudah swasembada daging sapi. Artinya, pasokan daging yang dimiliki mencukupi untuk kebutuhan masyarakat Sumbar. Bahkan Sumbar sudah memasok kebutuhan daging untuk provinsi tetangga, Riau dan Jambi. Kepala Dinas Peternakan Sumbar, Edwardi menyebut populasi sapi Sumbar sudah mencapai 500 ribu ekor. Dan jumlah tersebut masih akan terus ditambah, mengingat tingginya kebutuhan masyarakat akan daging sapi, serta upaya pemerintah meningkat-

LINGKAR

BI Mati-matian Stabilkan Rupiah

Ekonomi Kreatif

Produksi Susu Sapi Segar dan Higienis

>> Editor : Afrianita

>> Penata Halaman : Syahrizal


16

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

KANWIL DJP SUMBAR DAN JAMBI

Wajib Pajak agar Laporkan SPT PADANG, HALUAN— Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Sumatera Barat dan Jambi menghimbau Pengusaha Kena Pajak (PKP) agar patuh menyampaikan Laporan SPT Masa PPN/PPnBM setiap bulan.

BANK CIMB NIAGA— Seorang nasabah tengah melakukan tran saksi pembayaran pengkreditan rumah di kantor cabang Bank CIMB NIaga Yang terletak di Jalan Sudirman Kota Padang. Jum’at (25/1). AMIR

Karena mulai masa pajak Januari 2013, PKP yang tidak/atau terlambat dalam melaporkan surat pemberitahuan atau SPT Masa PPN/ PPnBM, akan dikenai sanksi sesuai pasal 7 KUP yakni sebesar Rp. 500.000,- per bulan. Demikian dikatakan Haryono Sirin, selaku Pjs Kepala Kantor dalam siaran pers Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama di wilayah kerja Kanwil DJP Sumatera Barat dan Jambi yang diterima Haluan, Jumat (25/1). Dikatakannya, selama

but sebagian besar PKP (Pengusaha Kena Pajak) yang terdaftar pada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama di wilayah kerja Kanwil DJP Sumatera Barat dan Jambi dicabut/ dihapuskan secara jabatan, karena beberapa alasan. Diantaranya alamat PKP tidak ditemukan pada waktu pelaksanaan registrasi, PKP telah dipusatkan tempat terutang PPN-nya ditempat lain, selama tahun 2011 PKP tidak melakukan pelaporan SPT Masa PPN/PPnBM. Atau selama tahun 2011

Wajib Pajak PKP yang masih terdaftar, PKP yang baru terdaftar dan/atau mendaftar kembali untuk dikukuhkan sebagai PKP, dengan ini dihimbau agar patuh menyampaikan Laporan SPT Masa PPN/PPnBM setiap bulan,” tuturnya lagi. Tujuan registrasi ulang adalah untuk penertiban admistrasi, pengawasan, dan menguji pemenuhan kewajiban subyektif dan obyektif PKP Registrasi ulang yang dilakukan secara administrasi dan verifikasi lapangan “Dapat pula diinformasikan bahwa sanksi pasal 7 KUP tidak hanya berlaku untuk SPT Masa PPn/PPnBM saja, tetapi juga untuk kewajiban pelaporan jenis pajak yang lainnya, seperti pada tabel berikut. “Adapun sanksi bila ter-

tahun 2012 telah dilakukan “Registrasi Ulang Pengusaha Kena Pajak” sesuai PER-05/ PJ./2012 yang jangka waktu pelaksanaannya diperpanjang dengan SE-44/PJ./2012 sampai tanggal 31 Desember 2012. Hasil dari kegiatan terse-

PKP menyampaikan laporan SPT Masa PPN/PPnBM, tetapi tidak lengkap 12 (dua belas) bulan atau dilaporkan Nihil (Pajak Masukan/ Pajak Keluaran Nihil/ Nol) atau PKP Non Efektif (NE). “Oleh karena itu untuk

lambat menyetor dari batas waktu yang ditentukan adalah sanksi berupa Bunga sebesar 2 % sebulan, dimana bagian dari bulan dianggap satu bulan penuh.Demikian agar masyarakat maklum,” tutupnya. (h/ita)

BPR Sumbar Kucurkan Kredit Rp1,04 Triliun PADANG, HALUAN— Pertumbuhan aset Bank Perkreditan Rakyat (BPR) di Sumbar relatif stabil. Data dari Kantor Bank Indonesia (KBI) Padang, total aset BPR di Sumbar pada triwulan III-2012 sebesar Rp1,46 triliun. Relatif stabilnya pertumbuhan aset didorong oleh masih positifnya pertumbuhan penyaluran kredit di tengah pertumbuhan DPK yang relatif rendah.

Sedangkan pertumbuhan kredit BPR di Sumbar tumbuh melambat terutama pada penyaluran kredit produktif. Kredit yang disalurkan oleh BPR di Sumbar pada triwulan III-2012 mencapai Rp1,04 triliun, dengan tumbuh sebesar 10,9% (yoy). Perlambatan bersumber dari masih tertahannya penyaluran kredit produktif modal kerja dan investasi. Tingkat persaingan yang

semakin tinggi dengan unit mikro kredit bank umum ditenggarai turut memberikan tekanan pada ekspansi penyaluran kredit oleh BPR. Dari sisi sektor ekonomi, penyaluran kredit di sektor industri pengolahan yang sebagian besar kegiatan UMKM tumbuh relatif stagnan. Pertumbuhan kredit sektor industri pengolahan hanya tumbuh 1,3% (yoy),

jauh menurun dibandingkan triwulan sebelumnya yang tumbuh 8,2% (yoy). Selain itu, pertumbuhan kredit di sektor perdagangan juga tumbuh di bawah 10%, pada triwulan III hanya tumbuh 9,8% (yoy), lebih lambat dibandingkan triwulan sebelumnya yang tumbuh 12,2% (yoy). Sementara itu untuk pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK)

BPR di Sumbar mulai tumbuh membaik meski masih relatif rendah. Jumlah DPK yang berhasil dihimpun BPR pada triwulan III-2012 mencapai Rp877,3 miliar dengan tumbuh sebesar 3,0% (yoy). Simpanan deposito merupakan salah satu sumber utama pendorong DPK kembali tumbuh. Relatif tingginya bunga deposito yang ditawarkan oleh

>> Editor : Afrianita

BPR masih menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat untuk menyimpan dananya di BPR. Peran intermediasi BPR secara umum relatif baik. Hal ini ditunjukkan dengan LDR yang melebihi 100%. Pada triwulan III2012 LDR BPR di Sumbar mencapai 118,1%, sedikit meningkat dibandingkan triwulan sebelumnya 116,1%. (h/ita)

>> Penata Halaman: Jefli


SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

17

Empat Tim Booking Tempat BARCELONA, HALUAN – Tiga tim teratas La Liga, Barcelona, Atletico Madrid memastikan tiket ke semifinal Copa del Rey 2013 setelah menyisihkan lawan-lawannya. Tiket lainnya diraih Sevilla. Barcelona menciptakan semifinal idaman di Copa del Rey kontra Real Madrid, setelah di leg kedua semifinal menang 4-2 atas Malaga dan lolos dengan agregat total 6-4. Dalam laga yang dihelat di La Rosaleda, Jumat (25/ 1) dinihari WIB,Malaga dan Barca bermain imbang 1-1 di babak pertama. Barca unggul lewat Pedro Rodriguez sebelum Malaga membalas lewat Joaquin. Di babak kedua Gerard Pique membawa Los Cules memimpin lagi dan disamakan lagi oleh Malaga dari Roque Santa Cruz, sebelum akhirnya Andres Iniesta serta Lionel Messi mencetak dua gol pamungkas tim tamu. Barca yang ditahan imbang 2-2 di leg pertama pekan lalu lolos ke babak empat besar dan akan menantang seteru abadinya Madrid. Los Blancos menjamu lebih dulu 30 Januari sebelum main tandang 27 Februari. Di partai lainnya, Atletico Madrid lolos ke semifinal usai menyingkirkan Real Betis. Meski memetik hasil imbang di leg II babak

perempatfinal, Los Colchoneros tetap lolos berkat keunggulan agregat 3-1. Di laga leg I lalu, Atletico menang 2-0 atas Betis. Dua gol Atletico dicetak oleh Radamel Falcao dan Filipe Luis. Di laga leg II yang dimainkan di Estadio Benito Villamarin, Jumat (25/1/2013) dinihari WIB, Atletico unggul lebih dulu di akhir babak kedua. Memanfaatkan kesalahan pemain belakang dan penjaga gawang Betis, Diego Costa tanpa kesulitan menjebol gawang Betis yang sudah kosong. Di menit ke-88, Betis mendapat hadiah penalti setelah Godin melakukan pelanggaran. Jorge Molina yang maju sebagai eksekutor melaksanakan tugasnya dengan baik dan menaklukkan Thibaut Courtois. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai. Dengan hasil ini, Atletico berhak melangkah ke babak semifinal dengan keunggulan agregat 3-1. Di babak semifinal, Atletico akan menghadapi Sevilla yang sebelumnya menyingkirkan Real Zaragoza. (h/net/mat)

KE SEMIFINAL — Pemain Atletico Madrid bersuka cita menyambut kemenangan timnya atas Real Betis, sekaligus memastikan tiket semifinal Copa del Rey. UEFA

Saatnya Lazio “Menekan” si Nyonya Tua TURIN, HALUAN — Juventus masih memimpin cukup jauh di klasemen sementara Serie A. Keunggulan tersebut akan coba dipertahankan Bianconeri guna terus menjaga jaraknya dari dua rival terdekatnya Napoli dan Lazio. Juve masih menguasai pucuk klasemen dengan 48 poin, unggul lima poin dari Napoli dan Lazio, yang samasama memiliki 43 poin. Setelah menghancurkan Udinese

4-0, pasukan Antonio Conte kini akan diuji dengan kunjungan Genoa ke Juventus Stadium, Minggu (27/1/2013) dinihari WIB. Bukan cuma demi mengamankan singgasana, tiga poin juga dibutuhkan 'Si Nyonya Tua' untuk meneruskan tren kemenangan usai sempat menelan hasil mengecewakan di dua laga sebelumnya kala ditekuk Sampdoria (6/1) dan cuma seri kontra Parma, sepekan setelahnya. Sementara itu, Lazio pu-

nya kesempatan untuk membuat tekanan besar terhadap Juventus karena bermain lebih awal. Biancoceleste akan disambangi Chievo di Olimpico Roma. Bagi Lazio, ini adalah pertandingan yang vital. Setelah diimbangi Palermo 2-2 di pertandingan sebelumnya, tim besutan Vladimir Petkovic ini mau tidak mau harus bisa meraup tiga poin jika tak mau kian tertinggal dari Juventus. Sebaliknya apabila kembali terpeleset, Lazio juga

berpotensi tertinggal dari Napoli plus menerima tekanan dari tim di bawahnya, yaitu Inter Milan yang cuma terpaut empat poin saja. Situasi yang kurang lebih sama dengan Lazio juga dialami Napoli. Edinson Cavani dkk. akan menyambangi Ennio Tardini untuk menantang Parma, si penghuni posisi sembilan klasemen. Kendati di atas kertas lebih unggul, namun Gialloblu tak bisa dipandang remeh. Dirilis detikSport Parma

sedang dalam tren bagus dan tidak terkalahkan di lima pertandingan terakhirnya. Inter yang sedang mengalami masalah inkonsistensi ingin terus membuka peluangnya menembus tiga besar. Nerazzurri tentu ingin bangkit usai selalu gagal menang dari AS Roma di laga sebelumnya. Inter akan menjamu Torino di Giuseppe Meazza pada Senin (28/1) dinihari WIB. Poin penuh mutltak didapatkan apabila tidak ingin dipepet oleh Fiorentina. Klub tetangganya, AC Milan akan berupaya memutus rentetan hasil buruknya saat bertandang ke markas Atalanta, Minggu (27/ 1) malam WIB demi menjaga asa lolos ke zona Eropa di akhir musim. (h/net)

SERGIO Floccari (S.S. Lazio) siap memberi tekanan bagi Juventus, sekaligus memperpendek jarak persaingan scudetto.UEFA

>> Editor : Rakhmatul Akbar

>> Penata Halaman : Syahrizal


18 OLAHRAGA POJOK ARENA Bachdim Diuji Klub Thailand

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

PSSI MINTA PEMAIN TAMBAHAN

Manajemen SP “Teriak” PADANG, HALUAN — Gemilang skuad Semen Padang saat mengalahkan Timnas 3-2 di ujicoba Kamis (24/1) membuat manajemen Timnas melirik tiga pemain tambahan di skuad merah putih dari skuad Kabau Sirah

THAILAND, HALUAN — Asa Irfan Bachdim untuk bisa bermain di Liga Thailand tetap terjaga setelah mendapat kesempatan menjalani trial dengan Chonburi FC. Sebelumnya Irfan juga pernah menjalani seleksi di klub papan atas Liga Thailand, BEC Tero Sasana. Sementara nasib Irfan di Persema -klub tempat bernaung saat ini- belum jelas, pemain kelahiran Belanda ini meneruskan petualangannya mencari klub di Thailand. Gagal mendapat kontrak di BEC Tero Sasana, Irfan kini melakoni mendapat kesempatan baru di Chonburi FC, seperti yang ditampilkan dalam situs resmi Chonburi. Sebelumnya nama Irfan tidak masuk dalam 20 pemain yang direkomendasikan pelatih Persema, Slave Radovski. Ini yang kemudian memantik isu jika Irfan tak akan lagi dipertahankan tim berjuluk laskar Ken Arok tersebut di musim kompetisi mendatang. Chonburi finis di posisi kedua musim lalu di Liga Thailand. Baru-baru ini klub berlambangkan kepala hiu itu mendatangkan striker Nigeria Samuel Ajayi dari Bangkok Glass. (h/net)

Soal Voters Solo, PSSI Lobi FIFA JAKAR TA, HALUAN — PSSI yang dikomandoi Djohar Arifin terus berusaha untuk menolak para pemilik suara yang sah Kongres Luar Biasa PSSI di Solo (Voters Solo) menjadi penentu dalam kongres PSSI yang direkomendasikan FIFA. Sebelumnya FIFA telah memberi tengat waktu terakhir bagi penyelesaian konflik dualisme pengurus PSSI dengan mengirim surat pada 18 Desember 2012 lalu. Dalam surat tersebut FIFA memerintahkan agar PSSI mematuhi isi nota kesepahaman (MoU) yang telah disepakati dengan kubu PSSI La Nyalla Matalitti di hadapan pengurus AFC di Kuala Lumpur, Juni 2012 lalu. Dalam surat tertanggal 18 Desember itu FIFA menegaskan perintah agar PSSI menggelar Kongres bersama dengan pemilih merujuk pada Voters Solo. Namun, PSSI terus mengulur waktu dan mencoba melobi Pelaksana Tugas Presiden AFC Zhang Jilong, dengan menemuinya di Kuala Lumpur, Malaysia. Dalam pertemuan itu, Halim memperlihatkan kepada Zhang Jilong beberapa bukti yang menurutnya membatalkan keabsahan Voters Solo. Halim juga meminta kepada Jilong untuk melobi FIFA agar membatalkan surat tertanggal 18 Desember yang meminta kepada PSSI untuk kembali menggelar Kongres dengan peserta Kongres Solo. (h/net)

Arema Waspadai Persiba MALANG, HALUAN — Arema FC mewaspadai kekuatan calon lawannya, Persiba Balikpapan, terutama tiga pemain kunci yang menjadi senjata bagi tim asal Kalimantan Timur itu. Tiga pemain yang dimaksud adalah duo gelandang Irvin Museng dan Luca Savic serta striker Diego Mesias Dos Santos yang memiliki kecepatan di atas rata-rata. Menurut Pelatih Arema, Rahmad Darmawan, ketiga pemain kunci ini memiliki kemampuan yang bisa membahayakan lini pertahanan timnya. Tak hanya itu, Persiba juga akan lebih kuat dalam sisi penyerangan, sehingga lini belakang Arema harus ekstra waspada. "Kemungkinan diturunkannya ketiga pemain berbahaya dan kenyang pengalaman ini sudah kami antisipasi dan anak-anak harus bisa mematikan pergerakan pemain Persiba, khususnya ketiga pemain ini," ucap pelatih yang akrab disapa RD. Upaya Arema untuk bisa meraup poin di kandang Persiba bakal menemui hambatan berarti setelah beberapa pilar dipastikan absen. Beberapa di antaranya adalah Greg Nwokolo, Muhammad Ridhuan, Benny Wahyudi, Purwaka Yudhi serta Irsyad Maulana.(h/net)

PERUNTUNGAN — Penyerang Timnas Irfan Bachdim masih mencoba peruntungannya di Liga Thailand. Kali ini, peruntungan peranakan Indonesia-Belanda itu dilabuhkan ke Chonburi FC, setelah ditolak BEC Tero Sasana. NET

Biak Sumbang Tiga Pemain Timnas MEDAN, HALUAN — Tiga pemain skuad sepakbola PSBS Kabupaten Biak Numfor, Papua telah dipanggil bergabung untuk mengikuti pemusatan latihan tim Nasional Pra Piala Asia (PPA) di Medan, Sumatera Utara dibawah pelatih Nil Maizar. Berdasarkan data yang dihimpun Antara, tiga pemain PSBS Biak sudah mengikuti pemusatan latihan di Medan diantaranya Mario Aibekop, Ayub Kambuaya serta Amandus Weubun. PSSI telah memanggil 57 pemain sepak bola Nasional berasal dari

berbagai klub sebagai persiapan membentuk tim Pra Piala Asia 2014. Ketua Harian PSBS Biak Nehemia Wospakrik ketika dikonfirmasi membenarkan ada pemain PSBS Biak dipanggil mengikuti pemusatan latihan Timnas untuk Pra Piala Asia di Medan, Sumatera Utara. "Beberapa pemain PSBS Biak sudah berangkat ke Medan guna mengikuti pemusatan latihan Timnas," ungkap Nehemia singkat seperti dilansir Antara. Selain tiga pemain PSBS Biak, pemain Papua lain yang juga telah

bergabung ke pemusatan latihan Timnas Pra Piala Asia di Medan, Eldjo Iba (PON Papua), Yorgen Wayega (PON Papua), Fasco Manibor (PON Papua), Yonas Magai (Persipura), Vendri Mofu (Semen Padang) serta Oktovianus Maniani. Sedangkan beberapa pemain Persipura Jayapura lainnya, seperti Boaz Solossa, Ricardo Salempessy, Patrich Wainggai, Fery Pahabol bersama pemain klub Indonesia Super League belum bergabung karena belum mendapat izin manajemen klub bersangkutan.(h/net)

Persisam Menang Lagi SAMARINDA, HALUAN — Persisam Putra kembali memenangi laga kandangnya. Menjadi tuan rumah untuk Pelita Bandung Raya, Jumat (25/1/2013) sore WITA, skuat "Pesut Mahakam" menang dengan skor 2-1. Kedua gol kemenangan Persisam dicetak oleh penyerang mereka, Ferdinan Sinaga, di menit keempat dan 28. Tim tamu membalas satu kali melalui melalui Eka Ramdani di menit 72. Ini adalah kemenangan kandang kedua Persisam di awal musim ini, setelah lima hari lalu menaklukkan Sriwijaya FC 4-2. Sebelumnya mereka hanya bermain imbang di kandang Persija dan PSPS. Sementara itu Pelita Bandung Raya masih belum bisa memetik kemenangan. Cuma meraih dua angka di dua laga kandang pertamanya, mereka juga kalah di pertandingan ketiganya melawan Mitra Kukar akhir pekan lalu. Persisam membuka skor dengan cepat saat kickoff baru berusia empat menit. Kesalahpahaman dua bek PBR, Mijo Dadic dan Nova Arianto, dimanfaatkan Ferdinand untuk membongkar pertahanan lawan dan menjebol gawang Edi Kurnia.

Pelita yang diarsiteki Simon Mc Menemy mencoba membalas, namun barisan belakang Persisam yang dikomandani Pierre Njanka tampil disiplin. Pelita terus berupaya menekan tuan rumah melalui komando Eka Ramdani. Sampai menit ke-25 pertandingan berjalan relatif imbang meski minim peluang. Di menit 28, lagi-lagi barisan belakang Pelita yang dikawal Mijo Dadic, keteteran menahan serangan tuan rumah. Ferdinan kembali memperlebar keunggulan timnya melalui sundulan. Persisam unggul memimpin 2-0. Persisam nyaris menambah keunggulan melalui Lerby Aliandri di menit 31, namun tendangannya dapat ditepis kiper Edi Kurnia. Sebaliknya, Pelita yang mengandalkan Gaston Castano di lini depan belum bisa berbuat banyak untuk membuat peluang. Skor bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, Persisam harus meladeni permainan tempo tinggi yang diperagakan Pelita. Tendangan bebas Gaston di menit 56 menebar ancaman kepada Usman Pribadi yang berada di bawah mistar gawang Persisam. Nemanja Obric masuk meng-

gantikan M. Arsyadi di lini depan Pelita untuk menambah daya dobrak. Eka Ramdani yang lolos dari jebakan offside memecah kebuntuan tim tamu. Sebuah tembakan kerasnya tak mampu dibendung kiper Usman dan skor berubah menjadi 2-1. Gol tersebut membuat pemain Pelita kian bersemangat. Limabelas menit jelang bubar, mereka mengurung wilayah permainan Persisam. Meski begitu mereka tak berhasil mencetak gol lagi dan tetap menyelesaikan laga sebagai tim yang kalah.(h/net)

Jenazah Janu Belum Dipulangkan ke Ceko SURABAYA, HALUAN — Harapan agar jenazah Miroslav Janu untuk segera dipulangkan rupanya masih belum bisa terlaksana. Kemungkinan besar jenazah pelatih Persebaya DU itu baru bisa dipulangkan Senin (28/01) nanti. Hingga Jumat malam ini, jenazah Miro masih terbaring di Rumah Persemayaman Jenazah Adijasa di bilangan Jalan Demak Surabaya. Semalam, Andi Darussalam Tabusala sempat menawarkan agar istri Miro bersedia datang dan mengkremasi jenazah suaminya di Indonesia. Namun rencana kedatangan istri Miro itu terpaksa batal. “Istrinya tidak jadi datang. Cuaca buruk di sana juga

tidak memungkinkan penerbangan untuk segera ke sini. Istrinya memilih mempersiapkan upacara di sana,” ujar asisten manajer Persebaya DU, Amran Ali Said saat dihubungi Bola.net. Kini manajemen Persebaya DU masih berharap surat keterangan kematian dari kedutaan Republik Ceko segera keluar. Amran juga mengakui kalau permohonan surat ke kedutaan itu sudah diusahakannya kemarin. Namun, karena tanggal merah permohonan itu pun sedikit terhambat. “Kita belum bisa memastikan surat itu keluar kapan. Paling cepat besok, dan paling lambat Minggu. Jadi kemung-

kinan besar Senin jenazahnya baru bisa diterbangkan,” tandas Amran. ADS Mengklarifikasi Tak mau berita kematian Miroslav Janu dipolitisir, Andi Darussalam Tabusala (ADS) langsung terbang ke Surabaya untuk memberikan klarifikasi. Terutama masalah gaji almarhum yang konon sempat tertunggak di Persela Lamongan musim lalu. ADS rupa-rupanya tak ingin, kematian Miro nantinya merembet karena gaji telat seperti kasus Diego Mendieta beberapa waktu lalu dan digunakan untuk kepentingan dualisme sepak bola Indonesia. “Saya tahu ada lemparan yang lain ke mana

perginya karambol ini. Jangan libatkan permainan politik di sini. Saya nggak ngerti itu KPSI itu PSSI. Saya datang ke sini untuk mengklarifikasi ini,” tegas ADS di Rumah Persemayaman Jenasah Adijasa, semalam (25/01) Dari penuturannya semalam, terungkap kalau ADS bukan lah sekadar sahabat bagi Miro. Selain dirinya yang membawa Miro ke Indonesia, ke klub mana pun pelatih asal Republik Ceko itu bekerja, selalu hasil rujukan dari ADS. Saat ditanya tentang penyelesaian gaji Miro di Persela yang tertunggak, ADS menegaskan semua sudah terselesaikan sebelum pelatih terkenal disipilin itu mening-

gal. “Soal gaji tertunggak atau tidak hanya saya dengan Janu yang tahu. Ada nggak orang yang lebih dekat dengan Janu dibanding ADS dengan Miroslav Janu?” ujar ADS berbalik bertanya. Pertama datang di Surabaya lalu, pelatih yang meninggal karena serangan jantung itu sempat mengaku lima bulan gajinya di musim 2011-12 tak terbayar di Persela. Dikonfirmasi hal itu ADS mengaku sudah terselesaikan. “Semua memang punya tunggakan saat itu tapi setelah itu dia ke Makassar dan bertemu saya. Dia tinggal di Golden Hotel satu bulan lebih. Jadi cuma saya dan Janu saja yang tahu,” pungkasnya. (h/net)

Hasilnya, manajemen Semen Padang “berteriak” menolak rencana manajemen timnas untuk mengambil tiga lagi pemain mereka. Alasannya, klub Indonesian Premier League (IPL) itu merasa sudah melepas banyak pemainnya ke timnas. Koordinator timnas Bob Hippy sebelumnya menyatakan niat untuk mengambil tiga pemain baru dari Semen Padang, yaitu Titus Bonai, Joshua Pahabol dan M. Nur Iskandar, untuk mengisi lini depan yang dinilai kurang maksimal. "Ini demi kebaikan semua pihak baik dari timnas dan klub. Empat pemain Semen Padang sebelumnya sudah cukup. Jadi, kami sulit melepas tiga pemain lagi," ujar Ketua Umum Semen Padang, Erizal Anwar, Jumat (25/1/ 2013), tentang rencana timnas tersebut. Empat pemain Semen Padang yang sudah bergabung ke timnas sebelumnya adalah Wahyu Wijiastanto, Novan Setya, Vendry Mofu dan Hendra Adi Bayauw. Menurut Erizal, penambahan tiga pemain lagi cukup sulit. Selain dinilai akan sulit beradaptasi dengan timnas, ia menilai pemain tersebut juga dibutuhkan oleh klub yang sedang dalam persiapan menjelang bergulirnya IPL musim 2013. "Tidak baik juga kalau pemain yang baru dipanggil

langsung berangkat dan main. Kapan latihan bersama. Mungkin PSSI masih bisa menambah pemain dari klub lainnya, seperti PSM atau Arema. Mereka juga punya banyak pemain," saran Erizal. Hadapi Kelantan FA Senada dengan Erizal, manajer Semen Padang Asdian menyampaikan tiga pemain tambahan yang diminta PSSI itu dibutuhkan Semen Padang kala harus meladeni tim asal Malaysia, Kelantan FA pada 2 Februari 2013 di Padang dan 6 Februari 2013 di Kelantan, Malaysia. “Ini penting bagi tim dan tiga pemain tadi karena akan menambah jam terbang mereka melawan tim dari luar negeri. Apalagi Semen Padang tengah menyiapkan diri masuk ke level Asia untuk mengikuti AFC Cup Maret 2013 mendatang,”kata Asdian. Sementara, Media Officer Semen Padang Ronny J Suhatril menyerukan pertandingan antara Semen Padang dan Kelantan FA itu penting bagi gengsi sepakbola Indonesia. Pertandingan bertajuk Unity Cup mempertemukan juara Malaysia, Kelantan FA dengan juara Indonesia, Semen Padang.”Sebelumnya, kami pernah berhadapan dan Semen Padang mengalahkan Kelantan FA di Aceh, akhir tahun lalu 4-2 dalam turnamen Piala Gubernur Aceh,”katanya. (h/mat)

Nirwan Bakri Siap Temui Menpora JAKARTA, HALUAN — Mantan wakil ketua umum PSSI, Nirwan Bakrie, mengaku bersedia bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo untuk membahas kisruh sepak bola nasional. Nirwan dan Arifin Panigoro, yang pernah bersaing dalam kepengurusan PSSI periode 2011-2015, dianggap Menpora punya pengaruh besar terhadap dua kubu PSSI yang sedang berseteru saat ini, yakni PSSI versi Djohar Arifin Husin dan PSSI versi La Nyalla Mattalitti. Karena itu, Roy berniat menemui keduanya. Nirwan mengaku telah mendengar kabar tersebut namun belum bisa memberikan detail kapan pertemuan akan berlangsung. “Saya juga belum tahu agendanya akan seperti apa?” ujarnya kepada INILAH.COM. Nirwan juga menegaskan bahwa dirinya tidak terkait dengan kedua belah pihak yang berseteru saat ini. Kesediaannya memenuhi panggilan Menpora sematamata demi kepentingan sepak bola nasional. “Saya sudah mundur dari sepak bola sejak Maret 2011 (Kongres Luar Biasa Solo), tetapi demi kepentingan sepak bola nasional, saya bersedia,” katanya. Menpora sendiri merencanakan pertemuan berlangsung besok. Roy mengungkapkan dalam pertemuan itu hanya akan mendengarkan aspirasi mereka tanpa menuntut apapun.(h/net)

Gas Sawahlunto Kalahkan Orbital BATUSANGKAR, HALUAN — Tuan rumah FC Orbital Lintau, kalah di kandangnnya lewat drama adu penalti dengan FC Gas Kota Sawahlunto 3-4 (2-2), pada pertandingan Turnamen Orbital Cup I 2013 U21, kamis 24/01 di Lapangan Bola Kaki Cubadak Randah Kecamatan Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar. Dengan hasil itu, FC. Orbital besutan mantan pemain Galatama Semen Padang, Dayat harus gugur dalam turnamen yang dilaksanakan selama 20 hari ke depan. Turnamen sepakbola U-21 dan U-16 yang dibuka oleh Anggota DPRD Provinsi Sumbar Irdinansyah Tarmizi tersebut, berlangsung alot dan tajam. Kedua kesebelasan sama – sama ingin lolos ke babak berikutnya. Namun laga yang 60 menit tersebut hingga akhir menit terakhir kedua tim harus bermain imbang 2-2. Sebelum tunduk oleh tim tamu, FC. Orbital sempat >> Editor : Rakhmatul Akbar

unggul 2-0 pada awal babak kedua dimulai, namun kegigihan FC. Gas Sawahlunto ini harus diakui tim tuan rumah setelah berhasil menyamakan kedudukan 2-2 sampai menit terakhir babak kedua. Untuk menentukan pemenang pada turnamen ini, kedua tim harus melewati drama adu pinalti dan tuan rumah harus kalah 3-4 dan gagal maju ke babak berikutnya. Di sela pertandingan, Irdinansyah Tarmizi yang didampingi oleh Wali Nagari Tanjung Bonai Utama Johar dan Wali Nagari Balai Tangah Indra Effendi mengatakan, dalam turnamen ini yang sangat diperlukan sekali adalah jiwa besar ketika menerima kekalahan. “Tidak usah harus berkecil hati, yang terpenting kita sudah melihatkan permainan terbaik, kalau harus kalah kita harus menerima keunggulan lawan dan berbenah diri kembali menghadapi kompetisi – kompetisi berikutnya,” ungkap putra Tepi Selo ini.(h/doy) >> Penata Halaman : Syahrizal


OLAHRAGA 19

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Lemkari Bayang dan Lengayang Ikuti Kejurda BAYANG, HALUAN — Pemerintah Kecamatan Bayang Utara patut berbangga dengan kreativitas generasi mudanya yang ambil bagian dalam kejuaraan karate, Kamis (24/1). Bagaimana tidak, tujuh karateka Lemkari Bayang Utara dilepas secara resmi oleh Camat Bayang Utara,Asril Pirin. Ketujuh karateka Lemkari Bayang Utara itu berasal dari dojo MTSn Asam Kumbang, MAN Koto Barapak dan MIN Calau. Ketujuh karateka Lemkari Bayang Utara itu akan bertandingan selama tiga hari, Jumat- Minggu, 25-27 Januari di GOR UNP Padang. Mereka dibawa binaan pelatih Riko, yang juga salah seorang guru MTSn Bayang Utara mengatakan dalam rangka memberikan motivasi kepada karateka ikut serta dalam sebuah kompetisi mesti diupayakan, namun karena keterbatasan dana saat ini hanya mereka bertujuh yang dikirim ke kejuaraan itu. "Keikutsertaan Lemkari Bayang Utara di Kejuaraan ini diharapkan akan lahir bibit-bibit atlet Karate Pessel masa depan,"kata Agus Mardi, Karateka DAN III dalam rilis yang diterima Haluan, Jumat (25/1/2013). Agus Mardi juga berharap dalam kejuaraan ini, sekaligus juga sebagai sarana evaluasi atlet-atlet Karate Lemkari Pessel. Selain Lemkari Bayang Utara juga diikuti Lemkari Lengayang yang telah acapkali mengikuti kejuaraan karate sebelumnya. "Kalau bagi karateka Lemkari Lengayang mengikuti kejuaraan merupakan sudah hal biasa, tetapi bagi Lemkari Bayang Utara hal ini yang perdana, tentu menjadi pengalaman tersendiri," imbuh Agus Mardi.(h/mat)

Pasangan Hendra/Ahsan Naik 28 Tingkat JAKARTA, HALUAN — Hasil cemerlang di turnamen Malaysia Open Superseries 2013 membuat pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, berhasil naik 28 tingkat pada rangking terbaru BWF.

Menpora Janji Benahi Fasilitas Latihan JAKARTA, HALUAN — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo berjanji akan memperbaiki fasilitas sarana dan prasana untuk mendukung atlet dalam menghadapi SEA Games 2013. Ia akan membawa masalah tersebut ke sidang kabinet. Pada kunjungannya yang ke beberapa tempat pemusatan latihan di Senayan, Jakarta, Jumat (25/ 1/2013), Roy didampingi oleh Kasatlak Prima, Surya Darma, Sekjen KONI Pusat, Hamidi, dan Deputi Bidang Prestasi Menpora, Djoko Pekik. Dari kunjungan itu ia menilai masih banyak sarana dan prasarana yang kurang memadai. "Perbaikan sarana dan prasarana itu membutuhkan anggaran yang cukup. Saya berharap anggaran persiapan atlet menuju SEA Games tahun ini turun dengan lancar. Bahkan yang masih ditandai bintang sudah cair sesuai dengan waktu yang diharapkan," ujarnya. "Saya akan menyampaikan kepada Komisi X DPR agar pemerintah dapat mengetahui dan juga mau membantu," sambungnya. Roy menilai, banyak cabang olahraga unggulan yang memerlukan peralatan canggih. Selain itu ia meminta untuk kepada PB (Pengurus Besar) cabang tersebut memperhatikan kondisi tempat latihan.(h/net)

PERBAIKI PERINGKAT — Juara Malaysia Open Super Series Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan memperbaiki peringkat. Dari rilis yang diterbitkan BWF, Jumat kemarin, pasangan Indonesia ini naik 28 strip dari posisi sebelumnya yang bertengger di peringkat 66 dunia. NET

Berdasarkan rilis BWF pada Jumat (25/1/2013), Hendra/Ahsan kini menduduki posisi 38 dunia. Juara Malaysia Open 2013 tersebut naik 28 tingkat dari peringkatnya pekan lalu, yaitu peringkat 66 dunia. “Ini adalah awal yang baik untuk kami. Target tahun ini memang inginnya masuk delapan besar dunia,” kata Hendra seperti dilansir situs resmi PBSI. Seperti dilansir situs resmi PBSI, meski berhasil menjuarai turnamen pertamanya sejak mulai dipasangkan pada Agustus 2012, Hendra/Ahsan tidak pernah merasa puas. Keduanya mengaku masih haus akan gelar lainnya, salah satunya adalah turnamen All England yang akan berlangsung pada 5-10 Maret 2013. "Tentunya senang bukan main bisa dapat gelar superseries pertama, tapi masih banyak tugas kedepan. Kami tidak boleh puas dan tidak boleh kendor latihannya, semoga saja Hendra yang lebih senior tidak capek untuk terus membimbing saya,” ujar Ahsan. Selain Hendra/Ahsan, pasangan Markis Kido/ Alvent Yulianto Chandra juga mengalami kenaikan rangking. Mereka kini berada di peringkat 26 dunia, atau naik tiga tingkat dari posisi sebelumnya. Pasangan Bona Septano/Afiat Yuris Wirawan juga naik satu tingkat ke rangking 107 dunia.(h/net)

Bulutangkis Terancam Dicoret di SEA Games Myanmar JAKARTA, HALUAN — Pengurus Besar (PB) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) akan meminta kepada Komite Olimpiade Indonesia (KOI) untuk melobi sejumlah negara kuat bulutangkis di Asia Tenggara supaya cabang bulutangkis bisa dipertandingkan. PB PBSI mengetahui cabang bulutangkis tidak terdaftar dalam 31 cabang olahraga yang dipertandingkan di SEA Games 2013 Myanmar dari penyampaian Ketua Umum KOI, Rita

Subowo dalam pertemuan dengan induk organisasi cabang olahraga di Kantor KOI, Senayan, Jakarta, Jumat, 25 Januari 2013. Pada pertemuan tersebut PB PBSI diwakili Kabid Pengembangan Basri Yusuf dan Kasubid Pelatnas Christian Hadinata. Dalam pertemuan tersebut, muncul kabar yang tidak mengenakan tersebut. Tidak hanya bulutangkis yang terancam absen di SEAG 2013. Cabang lain yang juga bernasib sama adalah tenis, tenis meja, dan senam.

“Kami mendapat kabar yang tidak menggembirakan itu setelah disampaikan oleh Bu Rita dalam pertemuan tadi. PB PBSI akan segera berkirim surat kepada KOI untuk melakukan lobi kepada sejumlah negara kuat bulutangkis Asia Tenggara seperti Thailand, Malaysia, Vietnam, dan Singapura, supaya cabang bulutangkis tetap bisa dipertandingkan di SEA Games Myanmar nanti,”ujar Kasubbid Pelatnas Cipayung, Christian Hadinata saat dihubungi, Jumat (25/1/2013).

Sementara itu, Kasubid Humas dan Sosial Media PB PBSI, Ricky Subagdja mengatakan, Sekjen PB PBSI Koesdarto Pramono juga akan membuat surat resmi supaya dalam Council Meeting SEA Games, KOI bisa memperjuangkan cabang bulutangkis tetap dipertandingkan di SEA Games 2013. Cabang olahraga bulutangkis sudah dipertandingkan sejak Southeast Asian Peninsular Games (SEAP) tahun 1959. Pada penyelenggaraan SEAG 2011 di Jakarta, tuan rumah In-

donesia sukses meraup lima medali emas dan tampil menjadi juara umum cabang ini. Dua medali emas yang lepas tersebut dikuasai Thailand pada nomor beregu putri dan tunggal putri direbut Fu Mingtian (Singapura). Meskipun terancam bisa tidak dipertandingkan di SEAG 2013, kapastian nasib cabang bulutangkis dan cabang yang lain tersebut baru akan ditentukan dalam Council Meeting SEAG di Myanmar, 28-30 Januari.(h/net)

NY Knick Pecundangi Bolton Celtics BOSTON, HALUAN — New York Knicks berhasil bangkit dari kekalahannya dari Brookyln Nets. Bertandang ke TD Garden, markas Boston Celtics, Jumat (25/1/2013), Knicks memetik kemenangan dengan skor akhir 89-86. Celtics memimpin 24-20 dari Knicks di akhir 12 menit pertama. Akan tetapi, 30 poin yang didapat membuat Knicks gantian berbalik unggul di akhir kuarter kedua dalam kedudukan 50-48. Kendali permainan masih dipegang Knicks. Dengan 22 poin dan hanya kemasukan 18 poin, Knicks masih memimpin 72-66 atas Celtics di kuarter ketiga. Pertandingan semakin panas di kuarter akhir. Celtics sempat memangkas jarak menjadi dua

Pemain NY Knicks bersuka cita usai mengalahkan Bolton Celtics 89-86. NET poin saja dalam kedudukan 84-86 saat menyisakan 2:58. Akan tetapi, tembakan tiga poin J.R Smith berhasil masuk dan menambah perolehan Knicks menjadi 89-84 di 1:10 untuk memaksa Celtics melakukan timeout. Di 39 detik terakhir, Celtics menjadikan kedudukan 86-89 setelah

Rajon Rondo menjaringkan tembakan dua angka. Namun, itu adalah poin terakhir di pertandingan ini sehingga Knicks tetap berhak atas kemenangan. Carmelo Anthony tampil prima dengan mengemas 28 poin, sembilan rebound untuk Knicks dan menjadi top performer. Point guard veteran Jason Kidd

membukukan 12 poin dan pemain cadangan Amare Stoudemire mencetak 15 poin. Dari kubu Celtics, Rondo tampil paling cemerlang usai mencetak triple-double dengan 23 poin, 10 rebound dan 11 assist dan small forward Paul Pierce mengemas 22 poin.(h/net)

Lorenzo Yakin Pertahankan Gelar JAKARTA, HALUAN — Jorge Lorenzo menilai, kompetisi MotoGP mendatang akan semakin sulit. Namun, Lorenzo yakin bisa mempertahankan gelar juara dunia yang ia raih tahun lalu. Optimisme itu ia ungkapkan dalam jumpa pers yang dihadiri Tribunnews.com di Hotel Four Seasons, Jakarta, Jumat (25/1). Tahun lalu, pebalap asal Spanyol berhasil merebut gelar juara dunia dari pebalap Honda Casey Stoner. Sukses tersebut mengulang sukses yang sama pada 2010. Mengenai peluangnya mempertahankan gelar pada musim kompetisi mendatang, Lorenzo menilai peluangnya akan sulit. “Sayangnya, pada beberapa kesempatan kami tidak bisa melaku-

kan ui coba, begitu pun juga pesaing-pesaing kami. Sehingga, saya rasa musim kompetisi mendatang tidak akan banyak berbeda. Saya rasa kami memiliki peluang untuk

kembali meraih juara, namun ini akan sulit. Saya melihat MotoGP memiliki banyak pebalap berbakat, sehingga selalu sulit untuk meraih kemenangan,” tutur pria

25 tahun. Meski begitu, Lorenzo yakin mampu mempertahankan gelar tersebut. “Kami sangat percaya diri terhadap peluang kami,” tegasnya. (h/net)

Jorge Lorenzo meyakini bisa menjuarai lagi Moto GP tahun 2013 ini. NET >> Editor : Rakhmatul Akbar

>> Penata Halaman : Jefli


20

SAWAHLUNTO

LINGKAR Dinas Pendidikan Gelar Pelatihan Kompetensi Guru SAWAHLUNTO, HALUAN — Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Sawahlunto mentargetkan 300 lulusan SMA/ MA lolos di perguruan tinggi negeri, untuk tahun 2013. Untuk mencapai angka tersebut, Dinas Pendidikan jalin kerja sama dengan lembaga pendidikan, dalam peningkatan kompetensi dan profesional guru. Tahun 2012 lalu, jumlah lulusan SMA/MA Sawahlunto yang berhasil duduk di kursi perguruan tinggi negeri mencapai 277 orang. “Insya Allah, jika tidak ada halangan, angka yang kita targetkan akan dapat tercapai,” ujar Kepala Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Sawahlunto, Eidwar kepada Haluan, Jumat (25/1). Eidwar mengatakan, pelatihan peningkatakan kompetensi dan profesionalisme guru, juga ditujukan untuk sukses persiapan ujian nasional siswa. Saat ini, jumlah siswa SMA/ MA di Sawahlunto mencapai 393 orang. Pelaksanaan pelatihan, dilakukan dua gelombang, berkerja sama dengan lembaga pendidikan Primagama Jogyakarta. “Mudahmudahan, pelatihan ini akan memberikan kontribusi bagi siswa dalam menghadapi ujian nasional yang akan digelar april mendatang,” ujar Eidwar. Walikota Sawahlunto, Amran Nur mengatakan, pemerintah sangat berkepentingan dalam meningkatkan kecerdasan generasi penerus. Hal itu dibuktikan dengan peroritas anggaran pendidikan, yang terbesar dalam setiap APBD Sawahlunto.(h/dil)

Menuju Kota Wisata Utama Tambang Berbudaya

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Pembangunan Dream Land Dilanjutkan SAWAHLUNTO, HALUAN — Sempat terlupakan karena tersendat pembiayaan, pembangunan objek wisata Sawahlunto Dream Land, yang memanfaatkan areal bekas tambang batu bara Kandih, dikabarkan kembali akan dilanjutkan.

AMBIL KUE — Walikota Sawahlunto, Amran Nur mengambil salah satu kue apem, dalam peringatan Mualid Nabi Muhammad SAW.

TP PKK Memiliki Peran Penting dalam Pembangunan

PERINGATAN MAULID NABI

SAWAHLUNTO, HALUAN — Keberadaan Tim Penggerak PKK Sawahlunto memiliki peran penting dalam berbagai kemajuan yang dicapai, dalam setiap derap pembangunan. Mulai dari sektor pendidikan, lingkungan hingga kesehatan. Hal itu dibuktikan dengan beragam program yang digelar Tim Penggerak PKK Sawahlunto, mulai dari tingkat dusun, desa, kecamatan hingga tingkat kota Sawahlunto sendiri. “Semenjak muncul di awal era tahun delapan puluhan, TP PKK selalu menunjukan perannya di tengah masyarakat,” ujar Wakil Walikota Sawahlunto, Erizal Ridwan, ketika penilaian Kesatuaj Gerak PKK KB Kes Sawahlunto, awal pekan ini. Mulai dari masalah pendidikan anak, lanjut Erizal, masalah lingkungan, masalah kesehatan. Peran TP PKK sangat terlihat, dalam menggandeng kaum ibu, untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga. Bahkan saat ini, TP PKK sudah mengembangkan sayap, dengan melirik perkembangan sektor perekonomian keluarga. Hal itu dapat dilihat dengan program pemanfaatan lahan pekarangan rumah, dengan menanam berbagai sayur dan buah-buahan. Ketua TP PKK Sawahlunto, Emnidar Amran mengatakan, pihaknya terus berupaya untuk menjajal pengembangan sektor kesehatan, lingkungan dan pendidikan. Namun tidak melupakan peningkatan perekonomian masyarakat. Khusus untuk kesehatan, menurut Emnidar Amran, pihaknya telah mengembangkan klinik konsultasi bahaya rokok, yang tersebar di setiap pusat kesehatan masyarakat, di Kota Sawahlunto. “Setidaknya, sepanjang tahun 2012, tercatat 150 perokok yang melakukan konsultasi ke klinik yang dibentuk. Targetnya, klinik ini mampu memotivasi warga untuk berhenti merokok,” ujar Emnidar. Emnidar sangat yakin, meski secara bertahap, program berhenti merokok ini akan dapat membantu peningkatan kesehatan warga, serta peningkatan perekonomian dan pendidikan. “Nilai ekonomi yang terserap oleh rokok sangat besar. Apalagi, rata-rata perokok mampu menghabiskan dua hingga tiga bungkus rokok setiap harinya. Jika angka tersebut dialihkan untuk sektor pendidikan, tentu pendidikan akan bertambah maju,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Tim Penilai Kesatuan Gerak PKK KB Kes Provinsi Sumbar, Eli Bateori mengatakan, penilaian kesatuan gerak PKK KB Kes, tidak hanya sekedar mencari daerah yang terbaik. (h/dil)

SAWAHLUNTO, HALUAN — Tak kurang dan tak lebih. Seribu kue apem diperebutkan masyarakat Sawahlunto, dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, yang digelar Paguyupan Jawa Ki Sapu Jagat Aur Mulyo, Kamis (24/1). Dan tak lebih dari dua menit, seribu kue apem tersebut ludes disapu warga. Bagaimana warga tidak bersemangat untuk berebut, kue-kue apem itu didapuk dapat mendatangkan berkah, bagi siapa saja yang mendapatkan dan memakannya. Alhasil, warga ‘Kota Arang’ yang hadir dalam ritual budaya bernuansa islam dengan mengusung tema kirab 1000 kue apem, di kawasan Lapangan Segitiga tersebut, langsung berebut. Tidak hanya satu atau dua apem, satu orang warga ada yang mengambil hingga lima kue apem sekaligus. “Semakin banyak apemnya, tentu akan semakin banyak juga berkahnya. Jadi sekalian saja, berapa pun yang didapatkan langsung dibawa,” ujar Dedi (37), salah seorang warga Sawahlunto, kepada Haluan, sambil mengunyah kue apem yang berhasil didapatkannya. Setidaknya terdapat lima warna kue apem yang dibuat panitia peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, yang bertepatan dengan 12 Rabiul Awal 1434 H. Kue-kue apem yang diperebutkan warga tersebut memang terbilang sangat istimewa. Ketua Panitia Pelaksana Kirab Seribu Apem, Paguyupan Jawa Ki Sapu Jagad, Rispa Maizon mengatakan, pembuatan kue apem diiringi dengan zikir. Sedangkan untuk penyusunan kue apem sendiri, disesuaikan dengan hitungan rakaat sholat. “Tujuan utama dari peringatan maulid nabi ini, mudahmudahan masyarakat Sawahlunto dapat mencontoh semua

FADILLA JUSMAN

Ki Sapu Jagad Gelar Kirab 1.000 Apem perilaku, sikap, dan akhlak nabi Muhammad SAW, dalam menjalankan kehidupan sehari-hari,” ujar Rispa Maizon. Selain itu, lanjutnya, pelaksanaan kirab 1000 apem yang pertama kali dilaksanakan itu, juga ditujukan untuk mendukung dan berkontribusi terhadap pengembangan budaya dan kesenian, di tengah gegap gempita sektor pariwisata sendiri. Sementara itu, Walikota Sawahlunto, Amran Nur yang turut hadir dalam kegiatan kirab 1000 kue apem itu, mengharapkan kegiatan tersebut mampu menjadi bagian dari pelestarian budaya. Kirab 1000 kue apem, terang Amran Nur, menunjukan bahwa Sawahlunto memiliki beragam budaya dan kesenian, dengan multi etnis yang hadir di dalamnya. Warna-warni tersebut, diharapkan menjadi potensi dan kekayaan Sawahlunto, dalam

meningkatkan motivasi wisatawan untuk terus berkunjung ke kota tua tersebut. “Kaum muda juga harus mengetahui, betapa besarnya potensi budaya dan kesenian yang dimiliki Sawahlunto. Potensi tersebut, harus dipelajari dan dilestarikan dari satu generasi ke generasi selanjutnya,” terang Amran. Bagi Amran Nur, pariwisata dapat memanfaatkan kekayaan masa lampau, sebagai sebuah potensi untuk perkembangan masa mendatang. “Kita tatap masa lampau, demi kejayaan di masa datang,” tambahnya. Pelaksanaan kirab 1000 apem sendiri, juga diwarnai dengan ondel-ondel, iringan sepeda motor, dan sepeda tua. Selain itu, Walikota Sawahlunto, Amran Nur juga melakukan pemotongan tumpeng, yang memiliki ketinggian lebih dari satu meter.(h/dil)

WARGA Sawahlunto berebut kue apem, dalam Kirab 1000 Apem. FADILLA JUSMAN

Pembangunan kawasan yang diperkirakan akan menjadi pusat wisata terbesar pertama di Sumatera itu, telah dimulai semenjak awal tahun 2010 silam, yang ditandai dengan peletakan batu pertama, oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sumbar, pada 27 Februari 2010 kala itu. Namun, disebabkan beberapa kendala yang menerpa investor, pembangunan pun terhenti dan tidak dapat dilanjutkan. Beredarnya kabar, akan dilanjutkannya pembangunan Dream Land tersebut, menjadi angin segar bagi perkembangan sektor pariwisata Sawahlunto. “Insya Allah, dalam waktu dekat pembangunan Dream Land akan segera dilanjutkan. Saat ini, sedang dilakukan pembicaraan oleh beberapa

investor,” ujar Walikota Sawahlunto, Amran Nur, pertengahan pekan ini. Menurut Amran Nur, keberadaan Dream Land akan sangat membantu pengembangan pariwisata Sawahlunto. Sebab, kawasan objek wisata tersebut menjadi kawasan wisata terbesar untuk ukuran pulau Sumatera. Amran Nur berkeyakinan, jika pelaksanaan Dream Land rampung, objek wisata tersebut akan memberikan kontribusi yang sangat besar untuk Sawahlunto. Setidaknya, target kunjungan satu juta wisatawan akan terealisasi dengan mudah. Apalagi, PT. Wahana Wisata Sawahlunto sebagai perusahaan daerah yang bergerak di bidang kepariwisataan, juga sedang menggenjot objek wisata pendukung. Terakhir, PT. Wahana Wisata Sawahlunto mendirikan objek wisata rekreasi, Sawahlunto Cinema 4 Dimensi. Sawahlunto Cinema 4 Dimensi sendiri, dibangun di kawasan pusat kota Sawahlunto. keberadaan objek wisata yang mengusung bioskop berteknologi tinggi itu, akan mampu mendukung perkembangan bisnis di pusat kota. Pembangunan Dream Land diprakarsai CV. Acron Pega Perdana selaku pelaksana pembangunan maupun investor. Awalnya, kawasan tersebut akan memiliki 20 objek permainan.(h/dil)

STUDI BANDING LPM

Dorong Pengembangan Industri Kreatif SAWAHLUNTO, HALUAN — Mendorong pengembangan industri kreatif di sektor pariwisata, 37 ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat se-Kota Sawahlunto, ikuti studi banding ke kota dan kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat. Dalam studi banding yang berlangsung selama empat hari tersebut, terungkap bahwa daerah yang bersebelahan dengan daerah pengembang pariwisata, juga mendapatkan efek perekonomian yang luar biasa. Kota Tasikmalaya misalnya. Daerah yang sama sekali tidak memiliki sumber daya alam maupun objek wisata itu, ternyata bisa meningkatkan ekonomi masyarakatnya, dengan mendorong pengembangan industri kreatif, berupa berbagai kerajinan. “Kota Tasikmalaya sangat menarik. Meski tidak memiliki potensi sumber daya alam, namun bisa menggerakan ekonomi masyarakatnya dengan fokus pada pengembangan ekonomi kreatif,” ujar Ketua Rombongan Studi Banding LPM se-Kota Sawahlunto, Efriyanto kepada Haluan, Jumat (25/1). Pria yang menjabat posisi Asisten I Bidang Pemerintahan Setdako Sawahlunto tersebut, mengatakan, Kota Tasikmalaya yang dikelilingi

beberapa objek wisata milik Kabupaten Tasikmalaya mampu berkembang dengan memanfaatkan potensi daerah tetangga. Sawahlunto sendiri, lanjut Efriyanto, justru memiliki peluang yang lebih besar dibandingkan Kota Tasikmalaya. Sebab, Sawahlunto memiliki kekayaan dan potensi objek wisata. “Harapan pemerintah, dengan ikutnya para ketua LPM ke Kota Tasikmalaya, akan dapat memotivasi masyarakat, untuk mengembangkan industri kreatif, dalam mendukung sektor pariwisata Sawahlunto,” ujar Efriyanto. Sementara itu, Kepala Kantor Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga Berencana (PMPKB) Sawahlunto, Adriyusman mengatakan, studi banding ketua LPM, mengunjungi sentra-sentra kerajinan. Dalam perjalanan studi banding selama 4 hari tersebut, menurut Adriyusman, ketua PLM sebagai mitra pemerintahan terdepan desa dan kelurahan, mendapatkan pengalaman yang sangat menarik. Selain ke pusat kerajinan Rajapolah Tasikmalaya, para ketua LPM juga mengunjungi kebun stroberi di Kabupaten Bandung Barat, pusat pengembangan obat-obatan herbal di Dago Bandung.(h/dil)

Saat ini, Firdaus harus menunggu hasil penjualan sapu ijuk, untuk dapat membeli kebutuhan bahan ijuk dan cikolo. Terkait pemasaran, sebenarnya, Firdaus tidak kesulitan. Sebab, saban hari ada saja pedagang pengumpul yang datang. Hanya saja, uang yang diterima juga tergantung dengan hasil penjualan dari pedagang pengumpul sendiri. Firdaus sangat mengharapkan, dukungan permodalan. Setidaknya, ujar pria berbadan kurus tersebut, dirinya membutuhkan modal Rp5 juta, untuk mengembangkan usahanya hingga berdiri kokoh. Dengan jumlah modal tersebut, Firdaus memperkirakan, dirinya akan dapat memutar usaha dengan cepat. Tidak lagi harus menunggu

hasil penjualan dari pedagang pengumpul, untuk dapat berproduksi. Sebelumnya, Firdaus mengaku ditawari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNas) Sawahlunto sejumlah modal usaha. Namun, Firdaus juga mengaku menolak, karena modal yang ditawarkan tidak mencapai angka Rp5 juta. “Memang ada, pihak badan zakat yang datang. Namun saya menolak, karena bantuan yang diberikan tidak mencukupi untuk modal. Kalau saya terima, saya takut modal tersebut sia-sia, begitu saja,” ungkapnya. Namun demikian, Firdaus meyakini, jika diberikan modal sebesar Rp5 juta, dirinya akan mampu mengembangkan usaha untuk berdiri dengan lebih kokoh.(h/dil)

Pengrajin Sapu Ijuk Terkendala Modal

FIRDAUS pengerajin sapu ijuk Lunto Timur yang terkendala modal. Fadilla Jusman

SAWAHLUNTO, HALUAN — Seandainya profesi pembuatan sapu ijuk memiliki jenjang karir, mungkin seorang Firdaus sangat layak untuk menempati jabatan puncak. Betapa tidak, pengerajin sapu, di Desa Lunto tersebut, sudah menguasai kerajinan sapu ijuk, semenjak berusia 8 tahun. Bayangkan saja, saat ini usia pria yang mengaku masih lajang itu, sudah mencapai 44 tahun. Setidaknya, Firdaus telah mengabdikan dirinya dalam bidang kerajinan sapu ijuk selama 36 tahun. Meski demikian, hingga saat ini Firdaus mengaku belum bisa pensiun dari usaha pembuatan sapu ijuk, yang sudah dirintisnya semenjak puluhan tahun silam tersebut. Pasalnya, Firdaus tidak lagi

merintis usaha lain dari awal. “Kalau beralih ke usaha lain, tentu saya harus memulai kembali dari nol, belajar lagi. Sementara usia juga semakin tua,” terang Firdaus (44), ketika disambangi Haluan, di bengkel sapu ijuknya, di kawasan Sungai Limau Dusun Guguk Palam, Desa Lunto Timur, Rabu (23/1). Di bengkel sederhana tersebut, Firdaus mengaku bekerja bersama seorang saudaranya. Saban hari, ratarata 10 hingga 20 sapu ijuk mampu diselesaikannya berdua. Jumlah tersebut, juga sangat tergantung dengan ketersediaan ijuk dan cikolo sebagai bahan utama. Ijuk sendiri, didapatkan Firdaus dari pasokan penjual ijuk dari Payakumbuh. Se-

dangkan untuk cikolo sebagai bahan tangkai, bisa didapatkan dari hutan sekitar Lunto sendiri. Namun demikian, untuk satu batang cikolo mesti mengeluarkan biaya seribu rupiah. Sementara untuk ijuk, setiap kilogramnya berharga Rp6000,-. Dalam satu kilogram ijuk, hanya bisa menghasilkan 2 sapu ijuk. Sedangkan untuk harga sendiri, pengumpul hanya menghargai Rp11 ribu per tangkainya. “Kalau dihitung-hitung, keuntungan yang didapatkan sangat tipis. Sebab, harga jualnya juga terbilang murah. Sedangkan untuk memproduksinya, juga membutuhkan tenaga kerja,” keluhnya. Dalam pengembangan usaha sapu ijuknya, Firdaus mengaku terkendala modal.

>> Editor : Atviarni

>> Penata Halaman: Rahmi


FIGURA 21

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

Sering Banjir, Ayu Azhari Tak Tertarik Pindah ke AS MUSIBAH banjir yang menimpa Jakarta dan beberapa wilayah di Indonesia, tidak membuat artis Ayu Azhari kehilangan rasa bangga terhadap tanah air. Meskipun Ayu bersuamikan orang Amerika, Mike Tramp, masalah banjir tidak membuatnya ingin pindah kewarganegaraan ke negeri Paman Sam tersebut. “Buat saya ini tempat saya, keluarga tinggal di sini, kita beruntung rumah kita tidak kebanjiran. Kita bantu semampu kita, dan banjir kan nggak hanya di Indonesia, di Amerika juga ada banjir,” ujar Ayu saat ditemui di Depok Town Square, Depok, Jawa Barat, Kamis (24/1). Ayu juga mengaku meskipun sang suami berasal dari Amerika,Mike merasa prihatin dengan korban banjir. Ayu pun berencana terjun langsung membantu pengungsi banjir. “Mike merasa kasihan sama korban banjir. Saya belum terjun langsung, tapi insya allah saya akan terjun nanti untuk memberi bantuan langsung,” pungkas Ayu. (h/kpl)

isko D h i b e L rani a h a y S o u Proyek D ang puan y . Perem biasanya. a y n ru rba ari duo te i dan isko d proyek ang lebih d adalah Ran gle punya y 2 sin i R h ik in . a s k a u u i y m n n eb rkan s yahara k baru mbuat i jazz S tersebut me untuk proye telah menelu y n a y n satu Pe Rani s R2 ya pun , masih disapa identita ya. Keduan rt kok Grand Hall ta s akrab i memakai n u r ik a i b y’ di rmus Ran gitu. In live Charit yata’. kan be dansa nto, re h Tern sic alam. m Roedya ‘Ternyata o musik disko ara ‘On Mu ) 3 1 0 k h ac (24/1/2 bertaju mau ke ara emui dalam Kamis “Kita ani dit Jawa Barat, R r ja u , single,” own Square ncoba T gin me san Depok mengaku in bo ia rarti Rani kan be Karena R2 . ru. Bu z a z b ja l a yang h musik sa jazz dengan emiliki nuan m ggak masih ental. ja z z n jelas k cukup la u b o s a n ,” ja a r li a “K Ini nga in lah. mungk nyata’ oh Ter t a n g Rani. ernyata ten ‘T u g La inta. n akan c r it a k a m e n c e nnya meras s d e n g a n a a r m a e d kesa ut dik nge-beat. terseb yang t, santai. Lagu antai s a s n manga u . K it a e s nua a y a la “Lagun a la u -g pi bukan g u a m ta N g g a k ya nge-beat, e m u s ic ,” n us pengen t k a y a k h o a n g e -b e a. (h/dtc) y tuturn

Ayu Ting Ting Diomeli Pacar AYU Ting Ting mengungkapkan, pacarnya, Hendri B Hendarso atau Enji, pernah mengomel gara-gara ia mengenakan rok yang terlalu mini. Ditemui oleh Tribunnews.com di Hotel Grand Sahid Jaya, Ayu mengatakan bahwa sejak masuk ke dunia hiburan belum sekalipun ia mengenakan pakaian yang menurutnya seksi. Kalaupun dibilang seksi, dia berpendapat masih dalam batasan wajar. “Kalau dibilang seksi, juga enggak memerlihatkan bagian tubuh. Pernah sih (Enji)complain, misalnya pakai rok kependekan. Dia bilang, bisa enggak lain kali roknya enggak dipakai lagi,” cerita Ayu, Selasa (22/1/2013). Pedendang lagu “Sik Asik” ini menuturkan bahwa kekasihnya jika menegur tidak pernah kasar. “Kecuali mungkin kalau saya masih

bandel, pakai itu lagi, mungkin dia ngamuk,” kata pemilik nama lengkap Ayu Rosmalina ini. Mengenai penampilannya saat ini, Ayu mengaku ingin mengubahnya agar image-nya seperti orang dewasa. Ia berpendapat penampilannya saat ini masih seperti anak-anak. (h/kcm)

Imaniar Kembali Berkarya PENYANYI senior Imaniar kembali berkarya. Tak tanggung-tanggung, dirinya kini menyutradarai dua video klip secara langsung dalam satu hari. Bukan mengambil penyanyi dari luar yang hanya mengandalkan wajah aduhai, tapi ibu satu anak itu mencoba memperkenalkan anak didiknya. Adalah Asmarazanna yang membuat video klip untuk lagu ‘Kau Satu’ dan Dena Sutan untuk tembang ‘Best Friends’. “Hari ini alhamdulillah saya nge-direct dua klip sekaligus. Untuk Asmarazana dan Dena Sutan. Tadi start jam 9. Satu hari langsung dua klip, kerja dengan dua tim,” ucap Imaniar di Beer House, Jatinegara Timur No. 60-62, Jakarta Timur, Kamis (24/1/2013) malam. Ternyata Imaniar sudah menggeluti dunia balik layar ini sejak lama. Video klip Asmarazana dan Dena Sutan bukan proyek pertama yang digarapnya sebagai sutradara video klip. “Kira-kira ini yang ke-12. Asmarazana saya buat dia sudah jadi diva, jadi bintang. Ada dramanya. Kalau Dena ini, dia Bieber banget. Michael Jackson juga. Jadi lebih nge-beat,” kata Imaniar. Bukan karena berusaha untuk show-off, namun Imaniar memikirkan kondisi cuaca. Ia sengaja membuat dua video klip sekaligus untuk efisiensi. (h/dtc)

>> Editor : Nova Anggriani

>> Penata Halaman: Rahmi


22 LUAR NEGERI

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

NOTES Hindi Menjadi Bahasa Resmi India 26 JANUARI 1965 — Hindi menjadi bahasa resmi India. Bahasa Hindi adalah bahasa resmi di India selain bahasa Inggris, dan bahasa ini merupakan salah satu bahasa dengan jumlah penutur terbanyak di dunia setelah bahasa Tionghoa dan bahasa Inggris. Bahasa ini merupakan saudara kembar bahasa Urdu. Hindi pada mulanya digunakan oleh kebanyakan penduduk India Utara atau Madhyadesa dan Hindavi atau Hindui adalah istilah yang umum dipakai pada masa itu. Ketika dialek Bakha mulai berkembang, India Utara menghadapi serangan dari utara, utamanya dari kesultanan Mughal dan pemukimannya di India. Di sinilah situasi mulai membingungkan, para penyerbu tersebut berbahasa ibu Turki, sedangkan untuk bahasa keagamaan adalah bahasa Arab, dan bahasa resmi pemerintahan serta kesusasteraan adalah bahasa Persia. Bahasa Hindi menjadi bahasa nasional India selain bahasa Inggris. Disamping itu menjadi bahasa resmi di negara bagian Himachal Pradesh, New Delhi, Haryana, Uttar Pradesh, Chandigarh, Bihar, Madhya Pradesh dan Rajashtan. Disamping itu, juga dipakai luas di kota Bombai dan Hyderabad. (h/wkp)

AS Izinkan Tentara Wanita Bertempur di Garis Depan WASHINGTON, HALUAN — Menteri Pertahanan AS Leon Panetta memutuskan untuk mencabut larangan terhadap perempuan ikut bertempur di medan perang, kata seorang pejabat senior Pentagon. Langkah itu dapat membuka ratusan ribu posisi garis depan dan pekerjaan komando elit pada perempuan. Kebijakan tersebut sekaligus menjungkirbalikkan peraturan tahun 1994 yang melarang perempuan ditugaskan ke unit-unit tempur darat. Tapi militer masih punya waktu hingga 2016 untuk menimbang posisi-posisi apa yang mereka pikir harus tetap ditutup untuk perempuan. Keputusan itu diperkirakan akan diumumkan secara resmi pada hari Kamis. Gugatan Hukum Pejabat pertahanan senior itu mengatakan pada BBC, “Perubahan kebijakan ini akan memulai proses dimana militer akan mengembangkan rencana untuk mengimplementasikan keputusan yang dibuat oleh menteri pertahanan atas rekomendasi Kepala Staf Gabungan.” Para pemimpin militer akan diminta untuk melapor ke Panetta pada 15 Mei dengan rencana awal mereka mengenai penerapan kebijakan baru ini. Sejumlah pekerjaan diperkirakan akan dibuka untuk wanita tahun ini, sedangkan yang lainnya, termasuk untuk pasukan khusus seperti Navy Seals dan Delta Force masih akan memakan waktu. Keputusan ini dapat membuka lebih dari 230.000 peran di medan perang bagi perempuan, sebagian besar di unit infantri. Kepala komite institusi bersenjata Carl Levin menyambut gembira keputusan itu. “Saya mendukungnya,” kata dia. “Kebijakan ini mencerminkan operasi militer Abad 21.” Larangan pertama kali dilonggarkan satu tahun silam, ketika Pentagon membuka 14.500 pekerjaan dekat ke garis depan, yang sebelumnya tertutup bagi personel perempuan. November lalu, kelompok yang terdiri dari empat wanita di militer menggugat departemen pertahanan terkait larangan itu, dan menuduhnya tidak konstitusional. Salah satu penggugat adalah Kapten Marinir Zoe Bedell. Ia mengatakan peraturan tersebut menghambat kemajuan karirnya di Marinir. Dalam perang Irak dan Afghanistan, personel militer perempuan AS bekerja sebagai petugas medis, polisi militer dan petugas intelijen, terkadang mereka diperbantukan tapi tidak secara resmi ditugaskan ke unit garis depan. (h/bbc)

SIRKUS — Gadis plastik yang berupaya masuk ke dalam kotak menjadi salah satu atraksi dari Festival Sirkus Internasional yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 27 Januari di Monte Carlo, Monako. BBC

TES NUKLIR KETIGA

Korea Utara Arahkan Roket ke Amerika Serikat DIKECAM PUBLIK

Wakil PM Jepang Sarankan Para Lansia Cepat Mati

Taro Aso TOKYO, HALUAN — Wakil Perdana Menteri Jepang Taro Aso menuai kecaman publik Jepang. Gara-garanya, pejabat tinggi Jepang itu mengatakan bahwa para lanjut usia (lansia) di Jepang hendaknya cepat mati. Menurut Aso, hal ini agar mereka tidak lagi membebani negara dengan biaya layanan kesehatan untuk mereka. Hal tersebut diucapkan Wakil PM Aso saat berbicara di depan Dewan Nasional Reformasi Keamanan Sosial. Aso yang berusia 72 tahun ini mengatakan, pasien yang menderita sakit parah sebagai orang yang sudah mendekati ajal. Tidak hanya itu, Aso juga mengatakan, agar orang-orang seperti itu ‘diizinkan untuk

meninggal lebih cepat’ jika memang mereka menginginkannya. Sudah menjadi rahasia umum bahwa populasi warga lansia di Jepang jumlahnya melebihi warga berusia produktif atau yang lebih muda. “Surga melarang saya tetap hidup jika saya ingin mati. Anda tidak akan bisa tidur nyenyak ketika tahu bahwa itu semua dibayarkan pemerintah. Masalah ini tidak akan selesai kecuali Anda membiarkan mereka mati lebih cepat,” ucap Wakil PM Aso, seperti dilansir Sydney Morning Herald, Rabu (24/1/2013). Pernyataan itulah yang kemudian menuai kritikan dan kecaman. Bahkan Aso didesak untuk meminta maaf kepada

seluruh rakyat Jepang atas pernyataannya tersebut. Beberapa saat usai mengeluarkan pernyataan tersebut, Aso pun mencabut pernyataan tersebut. Aso juga mengakui, pernyataannya itu sangat tidak pantas untuk diucapkan. Insiden semacam ini bukan yang pertama menimpa Aso. Ketika dia menjadi Perdana Menteri Jepang pada tahun 2009 lalu, Aso menuai kritikan garagara ucapannya. Saat itu, dia mengatakan kepada para mahasiswa bahwa orang-orang muda seperti mereka seharusnya tidak menikah karena mereka masih miskin dan belum layak mendapatkan penghormatan dari pasangan hidup. Pernyataan tersebut kemudian diikuti dengan deklarasinya, bahwa seluruh pemimpin agama di dunia harus belajar etika kerja masyarakat Jepang. “Bekerja yang baik. Itulah cara pikir yang benar-benar berbeda dari Perjanjian Lama,” ucap Aso saat itu. Kemudian, Aso juga pernah membuat marah para dokter dengan menyebut mereka kekurangan asal sehat. Beberapa saat kemudian, Aso menyerang para orangtua murid anak-anak TK dengan menyebut para orangtua itulah yang seharusnya belajar disiplin, bukan anak-anak mereka. (h/dtc)

PYONGYANG, HALUAN — Korea Utara (Korut) berencana kembali melakukan uji coba nuklir dan peluncuran roket. Bahkan tidak segansegan, Korut menyatakan, roket tersebut akan dia rahkan kepada ‘musuh abadi’ mereka yakni Amerika Serikat (AS). Pernyataan ini diungkapkan otoritas Korut menanggapi pengetatan sanksi Dewan Keamanan PBB yang dijatuhkan untuk Korut. Pernyataan ini juga sekaligus menjadi peringatan bagi seteru terdekat Korut, yakni Korea Selatan (Korsel). Komisi Pertahanan Nasional Korut mengeluarkan pernyataan ini pasca rapat yang dilakukan oleh Dewan Keamanan PBB pekan ini. Namun Korut tidak menjelaskan lebih lanjut waktu pelaksanaan uji coba tersebut. Hanya dijelaskan bahwa uji coba ini merupakan bagian dari ‘aksi habis-habisan’ untukmenandai ‘fase baru’ dalam perjuangan anti-AS. “Kami tidak akan menyembunyikan bermacam satelit dan roket jarak jauh yang akan kami luncurkan, demikian halnya dengan uji coba nuklir tingkat tinggi yang akan kami lakukan, akan kami tujukan kepada musuh abadi kami, Amerika Serikat,” demikian pernyataan Komisi Pertahanan Nasional Korut seperti dilansir AFP, Jumat (25/1/2013). “Menyelesaikan permasalahan dengan AS perlu

dilakukan dengan tindakan, bukan dengan kata-kata,” imbuh mereka seperti dikutip media resmi Korut, Korean Central News Agency (KCNA). Namun sayangnya, Korut tidak menjelaskan lebih langsung uji coba ‘tingkat tinggi’ yang dimaksud. Beberapa pengamat memprediksikan, adanya kemungkinan Korut akan melakukan uji coba bom uranium, daripada bom plutonium yang pernah diluncurkan pada dua uji coba sebelumnya. Jika memang prediksi tersebut benar adanya, maka hal ini sekaligus mengindikasikan adanya kemajuan teknologi yang sangat canggih dari Korut. Sebab, tidaklah mudah untuk membuat uranium yang benar-benar tingkat tinggi, atau yang biasa disebut highly enriched uranium (HEU). Pada Selasa (22/1) lalu, Dewan Keamanan PBB menggelar rapat untuk membahas pengetatan sanksi bagi Korut pasca peluncuran roket yang dilakukan negara komunis tersebut pada Desember 2012 lalu. Sebagai salah satu anggota Dewan Keamanan PBB, AS mengajukan langsung resolusi yang berisi pengetatan sanski bagi Korut. Resolusi tersebut kemudian disepakati oleh 15 negara anggota Dewan Keamanan PBB, termasuk China yang notabene merupakan sekutu Korut. Hal ini langsung memicu kemarahan Korut. Saat itu, Menteri Luar Negeri Korut sedikit menyiratkan bahwa pihaknya akan melawan dengan melakukan ‘aksi tegas’. (h/dtc)

anak merupakan profesi yang masih langka di Moskow. “Saya sering mendengar orang-orang mengeluh betapa susahnya mencapai pengasuh anak saat mereka bekerja. Saya lalu tawarkan diri, mengapa tidak mencoba jadi kakek paruh waktu?” kata Vyacheslav. Dia saat ini bertanggungjawab menjaga dua anak, satu perempuan dan seorang lagi laki-laki. Mereka sama-sama berusia enam tahun dan memanggil dia “Opa Slava.” Kendati senang dengan profesinya sekarang, Vyacheslav tidak mau begitu saja terima klien. Selain tinggal tidak jauh dari rumahnya di kawasan Taman Sokolniki, Opa Slava hanya mau terima bocah dengan rentang usia antara 4 tahun hingga 12 tahun. “Itu adalah kelompok usia yang saya suka, karena mere-

ka rata-rata sudah tidak lagi menangis mencari ibunya. Selain itu saya juga sulit menjalin keakraban dengan yang sudah remaja,” kata Vyacheslav. Tidak diungkap berapa tarif yang dia pasang untuk jasanya itu. Bermain Internet Bekerja sebagai kakek bayaran tidak hanya mendapat uang dan memerangi kesepian. Dari profesi itu pula Vyacheslav punya kegemaran baru, bermain internet. Berkat internet dia bisa memasang iklan dan mendapat klien secara mudah. Di dunia maya itu dia senang mengunjungi forum jual beli berbasis komunitas, seperti “Otdam darom.” Vyacheslav menilai forum itu tidak saja untuk jual-beli. “Saya pun senang bisa kenal dengan orang-orang dan lalu bertemu mereka,” kata dia. (h/vvn)

>> Editor : Nova Anggraini

>> Penata Halaman: Rahmi

Pria Ini Jadi “Kakek Bayaran” agar Tak Kesepian

MENJADI pengasuh anak di usia tua. MOSKOW, HALUAN — Masuk usia pensiun bukan berarti tidak bisa lagi mencari uang. Seorang kakek di Moskow,

Rusia, tetap produktif dengan berprofesi menjadi pengasuh anak kecil. Vyacheslav, demikian na-

ma pria itu, setiap Jumat rutin mengunjungi cucunya. Itu adalah kegiatan yang dia idam-idamkan setiap pekan.

Namun, di luar hari itu, dia tetap tidak merasa kesepian. Bahkan pria 67 tahun itu bisa mendapatkan cukup uang. Pensiunan guru itu kembali mendapat penghasilan sejak menjadi pengasuh anak. Para bocah yang dia jaga di waktu-waktu tertentu itu dianggap sebagai cucu sendiri. Sebagai “kakek bayaran,” Vyacheslav punya tugas rutin. Dia mengantar anak-anak titipan kliennya ke sekolah dan tempat les. Kadang-kadang Vyacheslav membuatkan mereka sup dan kue pai apel. Pokoknya dia perlakukan mereka hampir sama dengan cucunya. “Saya ajarkan mereka menggambar, memahat, main catur dan kegiatan-kegiatan lain. Saya bahkan mau membawa anak-anak ke bioskop atau teater dan menawarkan mereka sup, bubur, dan kue pai apel,” ungkap Vyacheslav, yang

dikutip Moskovskie Novosti. “Usia 67 tahun, lulusan universitas, dan tak punya kebiasaan tercela,” demikian Vyacheslav beriklan di Internet saat menawarkan jasa sebagai “Kakek Bayaran.” Dia sengaja tidak mengungkap nama belakangnya, dengan alasan tidak ingin mencari ketenaran. Bagi Vyacheslav, menjadi kakek bayaran bukan sekadar demi mendapat uang tambahan. Profesi itu dia lakoni dengan senang hati karena bisa memerangi kesepian. Dia tinggal sendiri sejak istrinya meninggal karena serangan jantung. Sempat merawat istrinya selama tiga tahun, Vyacheslav akhirnya juga bisa memasak. Berbekal latar belakang profesinya sebagai pendidik, Vyacheslav punya kemampuan yang lengkap sebagai kakek bayaran. Lagipula, dia dengan jeli melihat bahwa pengasuh


IKLAN 23

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

>> Editor : Maidella syahni

>> Penata Halaman : Syamsul Hidayat


24

SABTU, 26 JANUARI 2013 M 14 RABIUL AWAL 1434 H

PROFIL

Sekolah Kekurangan 92.572 Guru Konseling JAKARTA, HALUAN — Jumlah guru bimbingan dan konseling di Indonesia saat ini hanya sekitar 33.000 orang.

YENNI PUTRI

Hadirkan Adiwiyata di Rumah PADANG, HALUAN — Yenni Putri, guru SMAN 6 Padang ini, punya aktivitas lain. Sebelumnya, dirinya hanya disibukkan dengan kegiatan mengajar mata pelajaran ekonomi saja, sekarang sudah merambah menjadi pembina untuk sekolah adiwiyata dan sekretaris panitia adiwiyata di SMAN 6. Semenjak sekolah ini menjadi sekolah adiwiyata, kesibukannya pun bertambah. Setiap hari harus berurusan dengan kegiatan berbau lingkungan. “Waktu saya lebih banyak di sekolah dari pada di rumah,” kata guru yang akrab disapa bunda ini, beberapa waktu lalu. Katanya lagi, dirinya banyak mendapat ilmu dari kegiatan baru yang dilakukannya ini. Yenni pun mulai memanfaatkan taman di rumahnya yang kecil untuk berkebun, membuat komposter dan biopori. Bagi Yenni, kehadiran biopori ini bermanfaat sekali untuk menampung sisa-sisa makanan. Daerah resapan air bertambah, tanah pun menjadi subur. “Meskipun tidak persis sama dengan yang dilakukan di sekolah, ini tetap merupakan suatu langkah menjaga lingkungan. Sudah ada adiwiyata mini di rumah sekarang,” terangnya. Ilmu ini pun sudah ditularkannya kepada tetangga dan kerabat terdekat. Melalui kegiatan yang berbau pelestarian lingkungan ini, juga membuat kebersamaan dengan orang lain meningkat. Sebagai guru ekonomi pun, Yenni mulai berpikir untuk memanfaatkan suasana hijau di sekolah sehingga bernilai secara ekonomi. Hal yang sudah dilakukan, seperti mengumpulkan sedotan bekas untuk dibuat taplak meja, mengumpulkan sampah bungkus minyak sebagai tas, dan lainnya. “Dulu sempat ada yang meminta dibuatkan 8.000 buah kerajinan dari sedotan bekas. Juga ada yang meminta dibuatkan tas dari sampah plastik untuk acara di Dinas Pendidikan. Sayangnya, tidak semuanya bisa terlayani, karena keterbatasan tenaga dan waktu,” kata perempuan kelahiran Desember 1966 ini. Untuk menghindari permintaan dadakan seperti itu, Yenni pun sudah mengantisipasi dengan meminta siswa membuat keterampilan dengan jumlah banyak. Selain memanfaatkan barang bekas untuk didaur ulang dan dijual kembali, katanya, guruguru pun berinisiatif memanfaatkan markisa untuk dijual. Guru-guru bersedia menerima pesanan jus markisa ketika ada kegiatan rapat di berbagai sekolah. Di samping jus markisa, ke depannya juga berkemungkinan menambah menu minuman baru. “Kita sudah punya 55 batang buah naga. Semoga ini bermanfaat nantinya,” jelasnya. (h/cw-eni)

Padahal, untuk melayani sekitar 18,8 juta siswa SMP/ MTs dan SMA/SMK/MA dibutuhkan setidaknya 125.572 guru bimbingan dan konseling. “Berarti kekurangan guru bimbingan dan konseling sekitar 92.572 orang,” kata Ketua Umum Pengurus Besar Asosiasi Bimbingan dan Konseling Indonesia (ABKIN) serta Guru Besar Bimbingan dan Konseling di Universitas Negeri Semarang Mungin Eddy Wibowo, di Jakarta, kemarin. Ia mengatakan hal itu seusai rapat dengar pendapat umum panitia kerja Komisi X DPR dengan pakar kurikulum, Selasa. Hadir pada rapat itu Ketua Umum Himpunan Pengembang Kurikulum Indonesia S Hamid Hasan. Menurut Mungin, dari sekian banyak guru bimbingan dan konseling (BK), yang berpendidikan sarjana BK dan pendidikan profesi konselor

hanya 418 orang. “Lainnya masih sarjana BK saja dan ada yang bukan sarjana BK,” kata Mungin. Kekurangan guru BK akan sangat terasa, menurut Mungkin, dengan penerapan Kurikulum 2013. Hamid mengatakan, dalam Kurikulum 2013, penjurusan di SMA/MA akan ditiadakan dan diubah menjadi peminatan bidang Matematika dan Sains, Sosial, serta Bahasa. Konsekuensinya, siswa kelas IX di jenjang SMP/MTs harus didampingi guru BK untuk mengetahui minat yang akan didalami di SMA/MA/SMK. Untuk memastikan minat siswa di SMA/MA/SMK, akan dilakukan uji penempatan. Jika merasa tidak sesuai dengan peminatan yang dipilih, siswa masih bisa pindah ke bidang minat yang lain. “Karena memegang peranan penting, guru BK harus disiapkan betul,” kata Hamid. Mungin mengatakan, idealnya satu guru BK ada di setiap kelas. “Namun, angka itu sulit tercapai sehingga satu guru BK mendampingi 150 siswa pun sudah tergolong sangat bagus,” ungkap Mungin. (h/ kcm)

Pembangunan Pendidikan Diprioritaskan PARIAMAN, HALUAN — Wali Kota Pariaman Mukhlis Rahman mengatakan akan memprioritaskan pembangunan sektor pendidikan karena pendidikan yang baik akan melahirkan sumberdaya manusia berkualitas. “SDM yang berkualitas ini sangat diperlukan dalam m e l a k s a n a k a n p e m b angunan di Kota Pariaman karena keberhasilan pembangunan yang dilakukan sangat ditentukan kualitas SDM yang melaksanakannya, tanpa itu tidak mungkin pembangunan akan berhasil,” kata Wali Kota di Pariaman, Rabu. Dia mengatakan, Pemkot sudah meminta Dinas Pendidikan dan Kepala Sekolah untuk mencari solusi agar kemajuan pendidikan di Kota Pariaman dapat dicapai, karena mereka adalah ujung tombak pelaku pendidikan di Kota Pariaman. “Dalam waktu dekat akan dilaksanakan ujian nasional untuk SMA/SMK/MA, SMP/ MTs dan SD/MI. Ini merupakan hal yang sangat penting

yang perlu dibicarakan bersama, sebab pembangunan SDM ynag baik tentu harus dimulai dari sekolah,” ujar dia. Selain itu, Pemkot juga akan melakukan kajian dan analisis dimana kekurangan dan kelemahan untuk diperbaiki sehingga prestasi dan kualitas pendidikan di Kota Pariaman ke depan dapat ditingkatkan. “Saya berharap Dinas Pendidikan dan Kepala Sekolah serius memikirkan dan meningkatkan mutu pendidikan di masingmasing sekolah, karena kita sudah mencanangkan pendidikan berkarakter, pelajari apa itu pendidikan berkarakter sehingga dapat diterapkan secara maksimal,” tutur dia. Dia berharap agar Dinas Penddikan beserta jajaran dapat memperlihatkan perilaku yang baik kepada anakanak didik agar dapat diaplikasikan dengan baik oleh siswa, jangan sampai asal ngomong pendidikan berkarakter tetapi tidak tahu artinya. (h/ans)

JAJANAN INSTAN — Sejumlah siswa SDN 5 dan SDN 20, Kota Padang, “menyerbu” pedagang minuman instan di Kelurahan Kalumbuk, Kecamtan Kuranji, Jumat (25/1). Meski minuman instan dikhawatirkan mengandung bahan kimia yang cukup berbahaya bagi kesehatan, namun minuman jenis ini masih menjadi jajanan favorit anak-anak. AMIR

Satpol PP Tangkap Siswa Bertato PASBAR, HALUAN — Badan Satpol Pamong Praja Pemkab Pasaman Barat berhasil mengamankan sembilan anak sekolah yang bolos saat jam pelajaran di kawasan SMA Negeri 1 Kecamatan Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman Barat baru-baru ini. Satu di antara siswa itu, punggungnya dipenuhi tato permanen. “Kesembilan siswa pria itu kita amankan saat berada di kedai ketika saat jam belajar atau proses PBM berlangsung. Ketika kita tanya kepada sembilan siswa itu, mereka memberi alasan yang tidak masuk akal, lalu kita bawa ke markas Satpol PP, untuk diberikan arahan,” kata Kepala Badan Satpol PP Pasbar Abdi Surya kepada Haluan, Jumat (25/1), di Simpang Ampek. Kemudian siswa itu dibawa ke kantor Satpol PP, dan

diberitahu kepada kepala sekolah bersangkutan, guru dan orangtua murid bersangkutan agar perbuatan serupa tidak diulangi lagi, serta membuat surat perjanjian agar tidak bolos lagi saat jam pelajaran. Karena merugikan siswa bersangkutan. Razia Satpol PP kepada siswa yang bolos itu, berdasarkan Perda No 11 tahun 2006 tentang Ketenteraman dan Ketertiban Umum (Trantibum). Dalam pasal 12 Perda itu juga disebutkan anak sekolah harus tertib saat proses belajar mengajar. Siswa Bertato Yang sangat disayangkan, imbuh Abdi Surya, satu dari sembilan siswa yang terjaring razia Trantibum itu punggungnya bertato. Hal ini jelas memprihatinkan dunia pendidikan, bahkan bisa mencoreng dunia pendidikan

>> Editor : Nova Anggraini

di Pasbar. Untuk itu dia menghimbau, agar siswa yang lain juga tidak ikut-ikutkan. “Artinya kita tentu berharap dunia pendidikan itu baik, tidak ada siswa yang bertato, yang menggambarkan premanisme. Hal itu akan merugikan siswa itu sendiri, orangtuanya, maupun masa depan pendidikan di Pasbar secara umum,” katanya. Dalam hal ini Satpol PP hanya bisa menghimbau orangtua dan guru murid bersangkutan untuk mengawasi anaknya agar tidak bergaya premanisme, di antaranya bertato. Karena anak bagi orangtua tentu masa depan atau aset yang berharga. “Pasti setiap orangtua mengharapkan anaknya jadi baik dan sukses, salah satunya adalah, ya, rajin belajar, tidak bolos apalagi bersikap dan bergaya premanisme,” tambah Abdi Surya. (h/nir)

>> Penata Halaman: Rahmi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.