Haluan 30 Maret 2017

Page 1

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat KAMIS,

30 MARET 2017 / 1 Rajab 1439 H / Edisi: 167, Tahun ke-69 / Harga Eceran Rp3.750/Eks (Luar kota tambah ongkos kirim)

DINDING TAMBANG KEDALAMAN 140 METER RUNTUH

Dua Pekerja Tambang Terbakar “Kita masih menunggu hasil pemeriksaan Inspektur Tambang Provinsi Sumbar, untuk menentukan penyebab dari kecelakaan yang terjadi.”

“Dugaan sementara kami, kecelakaan terjadi akibat adanya bagian tambang yang runtuh dan menimbulkan tekanan udara yang kuat.”

AKBP RIYADI NUGROHO Kapolresta Sawahlunto

ANDI ASMUNANDAR Kepala Teknik Tambang CV. BMK SAWAHLUNTO, HALUAN —Kecelakaan tambang kembali terjadi di Kota Sawahlunto. Dua pekerja tambang batubara CV. Bara Mitra Ken cana (BMK) d i kawasan Perambah an, Talawi, Sawahlunto, alami luka bakar serius. Diduga, akibat air blast atau tekanan udara, menyebabkan runtuhan pada dinding lubang tamban g, Rabu (29 /3). Kecelakaan terjadi

05.07 12.26 15.31 18.30 19.38

>> DUA PEKERJA hal 07 Atau seperti (orang-orang yang ditimpa) hujan lebat dari langit disertai gelap gulita, guruh dan kilat; mereka menyumbat telinganya dengan anak jarinya, karena (mendengar suara) petir,sebab takut akan mati. Dan Allah meliputi orang-orang yang kafir. (QS Al Baqarah ayat 19)

Tapal Batas Bisa Jadi Bom Waktu PADANG, HALUAN — Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menyinggung soal penyelesaian tapal batas antar provinsi, antar kabupaten/kota hingga antara nagari/desa. Mesk i se benarnya kewenan gan ad a di kabupaten/kota namun bisa jadi bom waktu yang dapat seketika meledak sebagai pemicu konflik. “Masalah tapal batas ini cukup rumit u ntuk men yeles aikann ya. Cob a kalau disentuh itu baru bermasalah, tapi kalau tidak disentuh tidak ada masa lah,” kata Gub ernu r Irwan Prayitno, saat menjadi pembicara di Rapat Koordinasi Pemprov dan kabupaten/kota se-Sumbar Tahun 2017 di Padang, Rabu (29/3). Dicontoh Gubernur, sebuah desa yang memiliki tapal bata s dengan des a sebelahnya. Selama tapal batas ini tidak ada yang men yentu h maka tid ak akan mu n cul mas alah . “Tapi cob a saja k alau yan g menyentuh baru akan mu ncul masalah. Apakah perlu dibiarkan saja biar tidak ada masalah?” ujarnya di depan Bupati/Wali-

KECELAKAAN TAMBANG — Satu dari dua korban kecelakaan tambang milik CM BMK di Parambahan, Talawi Kota Sawahlunto saat menjalani perawatanintensif di di RSUD Sawahlunto sebelum dirujuk ke RSUP M Djamil Padang, Rabu (29/3). NTO

24 TAHUN GANTI RUGI TAK DIBAYAR

Muak, Warga Blokir Jalan Negara PAYAKUMBUH, HALUAN — Tida k kunjung cairnya dana ganti rugi lahan untuk pembangunan jalan negara, warga Kelurahan Parik Muko Aie, Kecamatan Lampasi Tigo Nagari (Latina), Kota Payakumbuh akhirnya muak. Rasa mu ak itu diejawantahkan dengan memblokir jalan, Rabu (29/3) sian g. Warga mengaku sudah 24 tahun dijanjikan ganti rugi, namun tak kunjung terealisasi sampai sekarang.

>> TAPAL BATAS hal 07

>> MUAK, hal 07

AHLI waris pemilik tanah memblokir jalan negara di Kelurahan Parik Muko Aie, Kecamatan Lampasi Tigo Nagari Lampasi karena merasa belum ada penyelesaian ganti rugi dari Pemko Payakumbuh.

ADVERTORIAL

SIGAP PLN SAAT BANJIR SIJUNJUNG

Kurang 24 Jam, Pelayanan Listrik Normal SIJUNJUNG, HALUAN — Banjir yang meland a d ua kecama tan di Kab up aten Sijunjung pada Selasa (28/3) tidak hanya menganggu aktifitas warga dan korban harta benda, namun juga merusak jaringan listrik. Ak ibatnya listrik padam, sehingga pelayanan terganggu. Lok asi banjir terparah tepatnya di Kecamatan Lu-

KAWASAN lubang tambang 34 CV BMK yang telah diberi garis polisi oleh Polresta Sawahlunto. NTO

buk Tarok dan Kecamatan Sijunjung. Beberapa tiang listrik milik rusak, sehingga trafo padam dan tidak dapat mengaliri listrik ke rumah pelanggan. “Selain tiang listrik yang rusak, beberapa trafo juga terend am b an jir. Melihat kondisi itu, Tim Siaga PLN

>> KURANG hal 07

PETUGAS PLN memperbaiki jaringan listrik yang rusak akibat bencana bajir di Sijunjung, Selasa (28/3). HUMAS PLN

DPP GERINDRA ROTASI KETUA DPRD PADANG

Elly Thrisyanti Gantikan Erisman PADANG, HALUAN — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Ge rakan Indonesia Raya (Gerindra) akhirnya memberhentikan Erisman dari jabatan Ketua DPRD Kota Padang. Sesuai Surat Keputusan (SK) DPP Gerindra nomo r : 01 -0003/Kpts/DPP-GERINDRA/2017, tertanggal 25 Januari 2017, jabatan Ketua DPRD akan digantikan oleh Elly Thrisyanti, SE, Akt. Wasekjend DPP Ge rindra And re Rosiade yang dikonfirmasi Haluan, Rabu (29/3) siang, membenarkan adanya rotasi anggota Fraksi Gerindra di DPRD Padang.

>> ELLY THRISYANTI hal 07

Sekretariat DPRD Sumbar Tolak Gratifikasi

ADVERTORIAL

PADANG, HALUAN — Kesekretariatan DPRD Sumbar me negaskan komitmennya me njalank an p rogram pemerintah menolak gratifikasi. Komitmen ini ditandai dengan pemasangan pin anti gratifikasi di baju ASN yang bertugas di Sekretariat DPRD Sumbar, Senin (27/3). Sekretaris DPRD Sumbar, Raflis pada kesempatan yang sama mengatakan, pemasangan PIN anti gratifikasi itu ad alah b en tuk serem o ni. Spirit anti gratifikasi sendiri telah dilakukan Sekretariat DPRD Sumb ar sejak d ia mem impin lemb aga terseb ut. SEKR ETAR IS DPRD Su mbar, Rafl is u sa i

memasangkan pin anti gratifikasi ke ASN di

>> SEKRETARIAT hal 07 lingkungan DPRD Sumbar. Ist

SISWA SD TENGGELAM DI SUNGAI BATANG BAYANG

Korban Terseret Ombak Ditemukan Tewas PAINAN, HALUAN — Setelah tiga hari d in yatakan hilang, Fauzan (23) korban ak ibat terse ret ombak di p an tai Karan g Lab uang , kecama tan Sutera, kabu paten Pesisir Selatan (Pessel), Rabu (29/3), sekira pukul 13.20 WIB ditemukan mengapung d i tengah lau tan yan g berjarak sek itar 5 0 meter dari pinggiran pantai. Ko rb an p ertam a kali terlihat oleh Igus (40), warga setempat. Saat itu, ia bersama warga lainnya sed ang berada di pinggir pantai dan www.harianhaluan.com

 Redaktur: ALMUDAZI R

melih at keara h laut. Tibatiba sa ja, terlihat seso sok bayangan berwarna merah yang terombang-ambing di lautan. Setelah diperhatikan lebih lama, akhirnya ia menduga bahwa itu adalah mayat korban yang sedang dicari oleh petugas. “Secara spontan saja saya melihat kea rah lau t, lalu terlihat ada sosok berwarna merah sedang terombangam bing di tengah lautan, ternyata benar itu adalah

>> KORBAN hal 07  Lay outer: IRVAND


2

UTAMA

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

Jangan Terjebak Berita Hoax PADANG, HALUAN — Masyarakat diminta untuk dapat memilah berita terutama berita yang dibagikan lewat media sosial, karena bisa saja berita tersebut hoax (bohong-red) yang tidak sesuai dengan sebenarnya. Jadi, masyarakat mesti jeli dalam memilah berita. Menu ru t Gu bern u r Sumb ar, Irwan Prayitno, jangan sampai masyarakat Sumbar termakan isu den gan pemberitaan yang tid ak jelas atau tid ak sesu ai d en gan sebenarnya. “Seperti berita Pilkada yang ada di daerah lain bisa sampai ke sini. Padahal b erita itu b elu m ten tu b en ar. Ja d i, penyebarannya ini sangat berbahaya. Untuk itu kita mesti teliti dalam membaca berita,” pungkasnya usai, Rabu (29/3). Pemerintah terus mengupayakan untuk me nang kal berita hoa x ini, k aren a ini dampaknya san gat bu ruk karena dap at mengancam keberlangsungan suatu bangsa. “Sebab, pem beritaan hoa x sifatn ya adu domba. Tidak hanya di Sumbar saja, berita hoax terjad i tetap i su dah me n du n ia,” ujarnya. Ia me n amb ahk an, den gan ad anya gerakan anti hoax yang dicanangkan ini merupakan bentuk kepedulian masyarakat Sumbar dalam membendung pemberitaan yang tidak jelas dan tidak seusai dengan fakta yang terjadi. “Intinya benteng dari berita hoax itu mesti dimulai dari diri sendiri. Bagaiama n a k ita b isa tidak lan gsu n g mempercayai berita yang beredar di media sosial,” katanya. Kata Irwan, peranan masyarakat yang setiap hari memegang gadegetnya yang bisa menangkal berita hoax itu dengan berbagai cara, d ian taranya jan gan mem bagikan maupun menerima suatu berita yang belum tentu kebenarannya. Sementara itu, Kepala Kominfo Sumbar, Yeflin Luandri, menyebutkan, Kominfo harus memberikan kontribusi kepada masyarakat salah informasi publik melalui satunya portal dan website Pemprov Sumbar yang terus diupdate setiap waktu. “Semuanya sudah baru. Dimana di dalamnya ada informasi-informasi pelayanan publik bagi masyarakat. Jadi meski Kominfo baru tiga bulan namun telah ada kontribusi,” ujarnya. (h/isr)

Pelajar SMK Nyambi Jadi Penjambret PADANG, HALUA N — Tim Op sn al Direktorat Reserse Umum (Ditreskrimum) Polda Sumbar membekuk seorang remaja yang terlib at dalam k asu s p en cu rian kendaraa n bermo tor. Setelah ditelusuri, pelaku berinisial YF (18), rupanya masih berstatus pelajar SMK di Kota Padang. Informasi yang diterima Haluan, pelaku dibekuk saat mengendarai sepeda motor Honda Beat yang merupakan hasil curian di Jalan Khatib Sulaiman. Setelah b erhasil ditangkap dan dilakukan introgasi, pelaku mengakui telah melakukan curanmor dan jambret tersebut, sehingga petugas langsung memb awa ke Map old a Sumb ar u ntu k dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Dari hasil pemeriksaan terhadap pelaku, petugas kembali melakukan pengembangan kasu s u ntuk me nem ukan baran g b uk ti lainnya. Alhasil, empat unit sepeda motor hasil curian pelaku di beberapa lokasi di Kota Padang berhasil disita. Hingga saat ini, petugas telah berhasil mengumpulkan lima unit sepeda motor berbagai merek sebagai barang bukti untuk menjerat pelaku. Ditangkapnya pelajar yang terlibat aksi curanmor dan jamret ini berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan oleh jajaran Ditreskrimum Polda Sumbar. Da ri hasil pemyelidikan tersebu t, didapat informasi bahwa adanya komplotan pelaku curanmor di Bun go Pasan g, Kecama tan Kototangah, Padang. Dari sanalah terungkap bahwa pelaku YF (18) terlibat dalam komplotan tersebut. Setelah mengantongi identitas pelaku, petugas langsung lakukan pengintaian dan didapatkan informasi pelaku tengah berada di rumahnya. Saat petugas melihat pelaku keluar dari rumah menggunakan sepeda moto r Ho nd a Beat, p elak u kem u d ian dibuntuti dari b elakang . Setiba di jalan Khatib Sulaiman tepatnya di depan kantor PLN, petugas langsung memepet pelaku, hingga pelaku tak bisa berbuat banyak. Saat itu juga, p elaku langsu ng dibek uk d an mengamank an barang bukti berupa satu sepeda motor yang diduga kuat hasil curian. Ka bid Humas Pold a Sumbar AKBP Syams i me ngatak an Dirtresk rim Pold a Sumbar berh as il me n an gk ap se oran g pelajar yang terlibat dalam tindakan pidana pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), namun setelah diintograsi ternyata pelaku juga pern ah melak uk an aksi jamret d i beberapa lokasi di wilayah Sumbar. “Pelaku melakukan aksinya di Kota Padang dan juga di Kota Bukittinggi. Selain itu, pelaku juga mengakui telah melakukan aksi curanmor di lima TKP, empat di Padang dan satu di Bukitinggi, bahkan selain curanmor, pelaku juga menjambret,” ungkapnya. Dik atakan nya, setelah pen angkap an, p etugas masih teru s melak u k an pengembangan dan mengungkap jaringan pelalu curanmor tersebut dengan mengorek keterangan dari pelaku, karena kuat dugaan aksi curanmor dan aksi jambret. “Saat ini sudah ada lima sepeda motor hasil curian sebagai barang bukti yang berhasil kita sita,” tambahnya. (h/mg-ina) www.harianhaluan.com

Tukang Jagal Kalumbuak Dituntut 20 Tahun PADANG, HALUAN — Hamzah Fajar Kelana, terdakwa dalam kasus pembunuhan yang menewaskan seorang pedagang lontong bernama Isniwarti, dituntut jaksa penuntut umum dengan hukuman 20 tahun penjara. Terdakwa dinilai telah sengaja melakukan tindak pidana pembunuhan berencana pada 20 Juli 2016 lalu di kawasan Kalumbuak, Kota Padang. Tun tutan itu d ibaca kan Rikhi B Mag haz d an Willy Agustian Yoza selaku JPU dari Kejak saa n Neg eri (Kejari) Pad ang, di hadapan majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Pad ang, Rabu (29/3). Jaksa me nilai terdakwa telah melanggar ketentuan pada Pasal

340 KUHP tentang pem bunuhan berencana. Atas tun tutan terseb ut, terd akwa yang dalam persidangan didamp ingi Riniarti Abbas selaku Penasihat Hukum (PH), berencana mengajukan nota pledoi (pembelaan) di had apan hak im p ada pers i-

dangan selanjutnya. “Kami dari p ihak terd ak wa beren can a mengajukan pembelaan secara tertulis p ad a sidan g selan jutnya,” ucap Riniarti Abbas. Menan ggapi permintaan tersebut, majelis hakim yang diketuai Jon Effredi dengan hakim anggota Sri Hartati dan Ina Herlina, menunda sidang hingga pekan depan dengan agenda pengajuan pledoi dari terdakwa. “Dengan demikian, sidang kami nyatakan ditunda hingga Senin 3 April dengan agenda pembacaan pledoi dari terdakwa,” kata Jon Effredi sebelum menutup sidang. Sebelumnya, majelis hakim PN Padang telah memeriksa

terdakwa, serta sejumlah saksi yang dihadirkan oleh jaksa. Di hadapan hakim, terdakwa mengaku tidak sengaja melakukan pembunuhan terhadap Isniwarti, melainkan karena merasa terdesak dan terpaksa membela diri. Namun, keterangan tersebut telah dinilai hakim bertentangan dengan keterangan para saksi yang dihadirkan jaksa, yang terd iri dari saksi fakta yang berada di lokasi saat kejadian. “Saya tidak ada niat membu nu h korban , seb elumn ya saya tidak ada masalah dengannya. Namun, di hari kejadian, k am i bertikai so al temp at parkir kendaraan p elang gan saya yang menutupi kedainya.

Saya dicaci maki, waktu itu saya kesal. Tiba-tiba, datang anak korban bernama Afif mengejar saya dengan sebatang linggis. Saya terd es ak k aren a jalan untuk lari dihambat oleh korban. Saya memang memegang pisau, tidak sengaja saya tusukkan kepada korban,” kata terdakwa di ruang sidang saat agenda pemeriksaan terdakwa. “Saya memegang pisau untuk membela diri karena dikejar anak korban. Sementara di jalan tempat lari ada korban, dia memegang kerah baju saya dan memaki-maki saya. Saya sudah tidak sadar lagi waktu itu, dan pisau secara tidak sengaja saya tusukkan kepada korban,” lanjutnya. (h/isq)

Kementerian ESDM Minta Pemprov Siapkan RUKD

SOSIALISASI — Anggota Polwan Polda Sumbar melaksanakan sosialisasi penerimaan anggota Polri tahun 2017 di GOR Agus Salim, beberapa waktu yang lalu. Saat ini Polri membuka kesempatan untuk menjadi anggota Polri (Akpol, Bintara, dan Tamtama).

ANGGARAN TIDAK TERSEDIA

Teater Utama Tambud Tak Bisa Dimanfaatkan PADANG, HALUAN — Komisi V DPRD Sumbar menyesalkan teater utama di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya (Tambud) yang biasa digunakan masyarakat untuk pagelaran seni tak bisa dimanfaatkan. Penyebabnya karena adanya kerusakan yang terjadi pada hampir seluruh AC pada gedung teater utama Tambud. Akan diperbaiki, pihak UPTD Tambud mengaku tak memiliki ang garan u ntuk b iaya perawatan sarana prasana. Pada saat tinjauan ke UPTD Tamb ud, Senin (27 /3), Ketua Komisi V DPRD Sumbar, Hidayat dan Anggota Komisi V Syaiful Ardi menyesalkan tak bisa dimanfaatkannya gedung Teater Utama Tamb ud ini. Hidayat mengatakan, seluruh aset strategis yang berfungsi mendukung kegiatan kebudayaan mestinya dijaga b aik oleh dinas terkait. Jika tak ada perhatian untuk itu, seb u t Hid ayat, sa ma halnya

peme rintah p ro vinsi melalui Dinas Kebudayaan tak punya kepedulian terh adap pemb angunan kebudayaan itu sendiri. “Kalau seperti ini sama halnya kepala dinas kebud ayaan tak pah am manaje rial organisasi. Ngapain saja kerjanya, mestinya konsulidas i antara dinas d an UPTD terjalin seh ingga persoalan sep erti ini tak p erlu terjadi,” kata Hidayat. Disebut Hidayat, pemeliharaan terhadap aset-aset pendukung kegiatan kebudayaan harus dilakukan karena, di tempat itu lah ir b ud ayawan -bu d ayawan yang akan membawa nama Sumbar hingga ke tingkat nasional. “Harapan masyarakat Sumbar terhadap pembangunan kebudayaan sangat besar. Jika tak ditindaklanjuti dengan manajemen organisasi dan manajemen anggaran yang baik, harapan masyarak at untuk kebudayaan ini akan sirna,” kata Hidayat.

Leb ih lanjut Hidayat meminta Dinas Kebudayaan menjadikan masalah yang ada sebagai perh atian . Jika tak ditindaklanjuti, menurut Hidayat secara pribadi ia akan minta gubernur me ng evaluasi kinerja kepala Dinas Kebudayaan. Sementara itu, Kepala UPTD Tambud, Muasri menyebut, tahun 2016 gedung teater utama Tam b ud mas ih b isa diman faatkan masyarakat. Namun karena adanya kerusakan AC, dan UPTD tak memiliki ang garan perawatan, gedung terpaksa tidak disewakan dulu pada umum. “Untuk membeli AC baru atau memperbaiki kita tak punya an ggaran. Satu AC h arganya sekitar Rp27 juta, Jika tak pakai AC, kondisi ruangan yang tertutup membuat masyarakat yang me ma nfaatkan gedun g ak an merasa tak nyaman, untuk sementara gedung tidak disewakan dulu,” papar Muasri. (h/len)

PADANG, HALUAN —– Dewan Perwakilan Rakyat Da erah (DPRD) Prov insi Sumbar melalui Komisi IV tengah melakukan pembahasan Ranperda atas perubahan Perda nomor 2 tahun 2013 tentang Ketenagalistrikan. Ketua Komisi IV DPRD Sumbar, M Nurnas, kemarin (29 /3) mengatakan , sehubungan dengan dibahasnya Ran perda tentan g ketenagalistrikan, belum lama ini Komisi IV telah melakukan konsultasi ke Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM). Saat d i Kemen terian ESDM sejumlah masukan diterima Komisi IV. Diantaranya, dengan dibahasnya Ranperda, pemerintah provinsi diminta menyiapkan Rencana Umum Ketenagalistrikan Daera h (RUKD), dengan melihat pada Rencana Umu m Kete nagalistrikan Nasio nal (RUKN). Menurut M Nurnas, RUKD dimin ta terse dia agar bisa jadi acuan dalam pengembangan pembangkit listrik di daerah. Dengan adanya RUKD penyediaan listrik untuk wilayah yang belum teraliri listrik dinilai juga akan bisa terencana dengan baik. Tak hanya itu, lanjut dia, d alam Perd a d isaran kan dimasukkan poin-poin yang bisa mendorong pihak swasta untuk berperan serta dalam pembangunan ketenagalistrikan di daerah. “Dengan direvisinya Perda Nomor 2 tahun 2013 ini, ke depan pihak swasta diharapkan bisa ikut berperan membantu pengembangan keten agalistrik an d i d aerah . Sehin g ga k ita tak h aru s selalu mengandakan PLN dalam mengaliri daerah yang belum tersentuh penerangan listrik,” pungkas M Nurnas. Seb elu mn ya, an gg ota Komisi IV DPRD Sumbar M

Algazali juga menyarankan, dalam Ranperda Ketenagalistrikan, perizinan usaha kelistrikan hendaknya diatur tanpa memberatkan masyarakat. “Pengu rusan perizinan mesti disesuaik an den gan skala usaha yang dilakukan oleh masyarakat,” kata Algazali di DPRD Sumbar belum lama ini. Selain diminta tak memberatkan masyarakat, Ranp erd a ten tan g keten agalistrikan juga d isaran kan men gatur batasa n-bata san terk ait perizinan terh adap usaha-usaha kelistrikan milik masyarakat. Mana usaha yang memerlukan izin dan mana yang tidak. Sementara itu, An gg o ta Ko misi IV DPRD Sumbar, Mochklasin menghimbau Pemprov agar melak uk an sin k ron isasi Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Ketenagalistrik an d en gan aturan aturan lain yang berkaitan. Sinkron isasi dinilai perlu agar dalam pelaksanaannya tidak terkendala dan berbenturan dengan regulasi lain. Salah satun ya, Perd a yang tengah dibentuk d iminta agar sinkron dengan aturan mengenai Ren cana Tata Ruan g dan Wilayah (RTRW), atu ran ten tan g pengusahaan air tanah dan sebagainya. “Sinkronisasi ini harus dilakukan agar dalam pelaksanaannya tidak terkendala dan dapat me ngkorordinir kelemahan Sumbar d alam ketenagalistrikan ,” u cap Mockhlasin. Terkait itu, Ran perd a atas perubahan Perda nomor 2 tahun 2013 tentang Ketenagalistrikan diajukan Pemprov Sumbar ke DPRD beberapa waktu lalu. Perubahan Perda dilakukan seiring terjadinya perubahan kewenan gan p em erintah d ae rah dalam UU nomor 23 tahun 2014. (h/len)

Hulu Sungai Harus Rutin Diperiksa PADANG, HALUAN — Gubern ur Sumbar, Irwan Prayitno, meminta bupati/walikota untuk mengecek kondisi hulu sungai se cara periodik. Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya bencana banjir b andang d an kerus akan yan g lebih b erat sa at h ujan deras mengguyur. Hal ini dikatakan Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, saat acara Rapat Koordinasi Pemprov dan kabupaten/kota seSumbar Tahun 2017 di Padang Rabu (29/3). “Kita minta agar kepala daerah bisa menelusuri hulu sungai, memetak an , me rekam, lokasi-lokasi yan g memang rawan bencana. Hal ini dilakukan agar tidak menimbulkan korban jiwa saat bencana terjadi,” katanya. Pengecekan hulu sungai katanya, harus dilakukan kepala daerah setiap bulannya dengan melibatkan TNI, Polri, BPBD, dan pihak terkait lainnya di kabupaten/kota. “Terjun langsung ke hulu sungai. Lihat apakah tumpukan kayu, batu, atau embung air yang dapat sewaktu-waktu terjadinya bencana banjir ban dang. Langsung ambil tindakan dengan membersihkannya,” kata Irwan. Menurutnya, air sebesar apa pun tak akan membuat kerusakan berat kalau tidak ada ma teril yan g d ibawanya.

PETUGAS BPBD Limapuluh Kota menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Nagari Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung, Rabu (29/3).

“Seperti bencana di daerah Sijunjung, dimana jembatan rusak akibat hantaman kayu yang dibawa banjir,” katanya. Gubernur juga mengimbau kepada warga yang berada di Daerah Aliran Sungai (DAS) untuk menjauh dari aliran sungai apalagi saat hujan deras. Begitu juga dengan masyarakat yang tinggal di perbukitan yang juga harus pindah dari daerah perbukitan yang rawan longsor. “Jalan n asion al, jalan provinsi, dan

kabupaten, kalau ada yang memang rawan tanah longsor kita pangkas saja. Anggarannya dari uang kita saja, karena tidak besar kok. Ini agar masyarakat yang memakai jalan seperti Padang – Solok, Sicincin Malalak, agar nyaman,” paparnya. Bantuan Mengalir Sementara itu, pascabanjir di kecamatan Lubuk Tarok Kabupaten Sijunjung, sejumlah dermawan mulai menya Redaktur: Bhenz Maharajo

lurkan bantuannya. “Selain dari dinas sosial dan BPBD setempat, bantuan juga datang dari BAZNAS kabupaten Sijunjung,” kata Camat Lubuk Tarok, Dodi Katim, Rabu (29/3). Bahkan, sambung dia, BPBD kabupate n Limapuluh Kota juga datang memberikan bantuan dalam bentuk makanan siap saji. Bantuan itu diserahkan BPBD Limapuluh Kota kepada Wali Nagari Lubuk Tarok, Zuriatman, Rabu (29/3). Dodi Katim sendiri mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang begitu responsif terhadap peristiwa banjir yang terjadi di Kecamatan Lubuk Tarok. Sementara itu, para perantau Lubu k Taro k yang berada di Jakarta melaku kan ak si p en ggalan g dana untuk korban banjir di Lubuk Tarok. Seorang perantau Lubuk Tarok, Syafrizal Sofyan Intan Kayo mengatakan, dirinya bersama perantau yang berada di Jak arta se dang meng umpulkan sumbangan untuk saudara nya yang terken a mu sibah banjir. “Sem oga dunsanak kito di Lubuk Tarok tabah men gh ad ap i co baan ini, mud ah mu dahan tidak ada korban. Ka mi pera ntau turut prihatin dan se dang me ng ump ulkan sumban gan,” tulis Syafrizal Syofyan Intan Kayo. (h/isr/azn)  Lay outer: Irv and


EKBIS

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

3

BANK NAGARI PULAU PUNJUNG

Sediakan KUR Rp30 Miliar DHARMASRAYA, HALUAN — Kepala Bank Nagari Cabang Pulau Punjung, Tasman, menyatakan, pihaknya menyediakan kredit usaha rakyat (KUR) untuk kabupaten tersebut pada tahun ini sebesar Rp30 miliar. Pihaknya menyediakan KUR sebanyak itu karena selain intens memperhatikan nasabah pegawai negeri, bank tersebut juga intens memperhatikan nasabah masyarakat umum.

“Ini sesuai dengan potensi daerah Dharmas raya yang sektor u ngg ulann ya sesuai dengan alamnya. Peluang itu besar di Dharmasraya. Ada 80 persen sektor perkebunan, perikanan, pertanian, dan peternakan terbuka lebar di tanah petrodollar ini,” ujar Tasman pada pertemuan dengan kepala dan ben dahara organisasi peran gkat daera h (OPD), kepala sekolah, dan kepala UPTD pendidikan se-Dharmasraya di Kantor Bank Naga-

www.harianhaluan.com

bank dan daerah, terutama sektor p erekono mia n d an perbankan.

Pemkab Dharmasraya, kata Adlisman, akan menambah saham Bank Nagari senilai

Rp3,7 miliar dna tetap mempercayakan kas daerah kepada BPD Sumbar itu. (h/mdi)

SERAHKAN CENDERA MATA — Kepala Cabang Bank Nagari Pulau Punjung, Tasman, menyerahkan cendera mata kepada Asisten II Pemkab Dharasraya, Adlisman, pada pertemuan di Kantor Bank Nagari setempat, Rabu (29/3). Bank Nagari Cabang Pulau Punjung menyediakan KUR sebesar Rp30 miliar untuk kabupaten tersebut pada tahun ini. MARYADI

ri setempat, Rabu (29/3). Saat ini, kata Tasman, pihaknya berusaha mendorong investasi dan lapangan kerja. Mengenai kondisi Bank Nagari Cabang Pulau Punjung, Tasman menyebutkan, aset bank tersebut saat ini sebesar Rp400 miliar lebih dengan Rp120 miliar dana pihak ketiga.

Sementara itu, Asisten II Setdakab Dharmasraya, Adlisman, mengapresiasi Bank

Nagari. Ia meng utarakan, Pemkab Dharmasraya akan bersama-sama membangun

 Redaktur: Holy Adib

 Layouter: Luther


4

EKONOMI

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

BEI Sumbar Bina Investor Aktif PADANG, HALUAN — Kepala Bursa Efek Indonesia (BEI) Sumatra Barat (Sumbar), Reza Sadat Shahmeini, mengatakan, pihaknya membina secara intens investor yang aktif. Pembinaan itu dimulai dengan mengoptimalkan galeri investasi di sebagian besar perguruan tinggi di provinsi itu.

TABEL NILAI TUKAR RUPIAH

Mata Uang Nilai

Kurs Jual

Kurs Beli

AUD

1.00

10,236.66

10,131.56

BND

1.00

9,582.77

9,482.12

CAD

1.00

10,001.49

9,899.93

CHF

1.00

13,506.15

13,365.60

CNH

1.00

1,947.78

1,928.03

CNY

1.00

1,942.97

1,923.53

DKK

1.00

1,947.78

1,927.75

EUR

1.00

14,490.66

14,344.32

GBP

1.00

16,630.38

16,456.00

HKD

1.00

1,723.76

1,706.40

JPY

100.00 12,038.12

11,914.43

KRW

1.00

12.03

11.91

KWD

1.00

44,002.63

43,505.09

LAK

1.00

1.63

1.61

MYR

1.00

3,029.41

2,995.71

NOK

1.00

1,572.70

1,556.38

NZD

1.00

9,385.05

9,285.83

PGK

1.00

4,324.97

4,056.34

PHP

1.00

266.69

263.96

SAR

1.00

3,570.57

3,534.74

SEK

1.00

1,516.85

1,501.16

SGD

1.00

9,582.77

9,482.12

THB

1.00

388.12

384.01

USD

1.00

13,390.00

13,256.00

VND

1.00

0.59

0.58

“Kita melaku kan sosialisasi dan edukasi yang diprioritaskan di perguruan tinggi melalui pembukaan galeri investasi,” ujarnya di Padang, Rabu (29/3). Reza men yebu tka n, BEI sud ah membuka galeri investasi di Universitas Andalas, Universitas Negeri Padang, Univers itas Putra Ind onesia YPTK, Universitas Dharma Andalas, Politeknik Negeri Padang, dan IAIN Imam Bonjol Padang. BEI juga sudah membuat galeri se ru pa d i IAIN Buk itting gi, IAIN Batusan gkar, dan perg uruan tinggi lainnya di Sumbar. “Pada tahun ini kita menargetkan 2.000 investor baru di Sumbar. Pada tahun 2016 kita mencapai 1.800 investor baru,” tuturnya.

Selain mendidik dan mengedukasi investor aktif, kata Reza, BEI Sumbar terus berupaya meningkatkan kepercayaan masyarakat untuk menjadi investor baru. Sumbar telah mempunyai Satuan Petugas (Satgas) Waspada Investasi. “Bagi investor yang ingin berinvestasi, bisa bertanya juga ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sumbar tentang produk investasi apakah legal ataupun ilegal karena kita sudah berada di bawah OJK,” ucap Reza. Reza menambahk an, BEI dalam mengajak investor baru dalam menabung saham dengan modal telah mempunyai legalitas. Masyarakat saat ini tidak perlu ragu ataupun takut karena un tuk men jadi investo r baru ak an

dipand u d an d ibim bing se rta telah mempunyai legalitas hukum. Galeri investasi BEI hadir di Dharmasraya OJK bersama BEI dan perusahaan sekuritas meluncurkan galeri investasi di Universitas Dharmas Indonesia (Undhari) Dharmasraya, Sabtu (25/3). Kepala Departemen Pen gawasan Pasar Modal 1A OJK, Ghontor R Aziz, menyebutkan, dengan aktifnya galeri investasi dapat memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat sekitar kampus Undhari. “Edukasi khusus bagaimana supaya mahasiswa dan kalangan masyarakat Dharmasraya tahu literasi dan inklusi keuangan,” ujarnya. OJK mengapresiasi program yang melibatkan perusahaan MNC sekuritas dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia, termasuk di Undhari, dalam upaya mengenalkan pasar modal hingga sivitas akademik sebagai agen perubahan masa depan. Ia berharap mahasiswa Undhari dan masyarakat Dharmasraya lebih cepat

memahami cara du nia pasar modal bekerja k arena saat ini su dah dapat melakukan praktek di galeri investasi. Sementara itu, Direktur Penilaian Perusahaan BEI, Sams ul Hid ayat, mengutarakan, peluncuran galeri investasi di Undhari merupakan ke delapan di Sumbar dan ke-16 sepanjang 2017. Hingga saat ini jumlah galeri sudah mencapai 256 yang tersebar di seluruh Indonesia. Ia mengatakan , perluasa n galeri investasi dengan bekerja sama pihak perguruan tinggi dengan tujuan supaya tidak hanya berguna bagi masyara kat di lingkungan kampus, tetapi juga di luar itu. “Perluasan galeri investasi ini adalah untuk fungsinya investasi tidak hanya masyarakat di kampus tapi juga meluas di lingkungan sekitar kampus,” tuturnya. Pembina Und hari, Elvian a, menyambut baik kehadiran galeri investasi di kampus itu dan diharapkan menjadi penggerak pengetahuan pasar modal di kalangan mahasiswa dan masyarakat umum di Dharmasraya. (h/win/rel)

TABEL HARGA BAHAN POKOK

Komoditas

Harga

Beras

10.553

10.552

Kg

Gula

13.784

13.807

Kg

Minyak Goreng

11.579

11.632

Lt

Tepung Terigu

8.818

8.895

Kg

Daging Sapi

114.555

114.800 Kg

Daging Ayam

29.225

29.373

Kg

Telur Ayam

21.869

21.772

Kg

Bawang

36.308

35.917

Kg

Susu

10.413

10.403

Gr

Jagung

7.072

7.072

Kg

Ikan

74.508

74.319

Kg

Garam

5.889

5.889

Kg

Mi Instan

2.380

2.381

Bks

Kacang

24.273

24.538

Kg

5.335

5.341

Kg

Ketela Pohon

Terakhir 29 Maret 2017

www.harianhaluan.com

BRIGHT GAS — Petugas memindahkan tabung Bright Gas 5,5 kg di salah satu agen elpiji di Jalan Jhoni Anwar, Padang, Rabu (29/3). Bright Gas tabung 5,5 kg tersedia di agen-agen gas di Sumatra Barat dengan harga Rp335.000 (tabung dan isi), sedangkan isi ulangnya dijual Rp65.000. HUDA PUTRA

Aturan Bisnis Ritel Akan Ditata Ulang JAKARTA, HALUAN — Pemerintah akan menata ulang keberadaan pasar modern atau bisnis retail. Penataulangan tersebut akan dimasukkan ke dalam bagian dari Paket Kebijakan Pemerataan Ekonomi.

Rencananya, aturan penataulangan bisnis retail tersebut akan dikeluarkan oleh pemerintah dalam waktu dua minggu ini. Darmin Nasution, Menko Perekonomian mengatakan, tata ulang karena pemerintah menilai pertumbuhan retail sek aran g in i cenderung menutup pergerakan usaha dari pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Hambatan tersebut terutama berkaitan dengan penggunaan merk. Retail le-

bih banyak menggunakan merk se nd iri diband ing UMKM. “Perlu ada pengaturan integrasi vertikal, seperti apa kemudian kalau dia pakai merk sendiri ya perlu ada batasannya,” ujarnya di Jakarta, Rabu (29/3). Penataulangan juga dilakukan karena pemerintah menilai banyak toko modern yang beroperasi menyalahi aturan. Retail diberi izin restoran tapi ternyata dalam praktiknya kemu dian me njual b aran g kebutuh an sehari-hari. “Ini terjadi di pintu masuk pasar tradisional, diberi izin tapi melak ukan k amu flase, jual

barang kebutuhan sehari-hari,” tuturnya, seperti dikutip dari Kontan.co.id. Darmin mengatakan, dalam kebijakan penataulangan toko modern, nantinya pemerintah akan memperketat pembatasan penggunaan merk sendiri. Selain itu, akan diatur pula kejelasan kepemilikan toko modern. “Akan diperjelas di aturannya, berapa persen milik dia dan berapa persen orang boleh ikut sinergi dengan dia,” katanya. Diperketat Pemerintah tengah mematangkan aturan mengenai bisnis

 Redaktur: Holy Adib

ritel modern, UKM, dan pasar tradisional. Up aya ini diterapkan pada 2018 guna pemerataan ekonomi di Indonesia. Edy Putra Irawady, Deputi Bidang In dustri d an Perd agangan, Kemen terian Koordinator Perekonomian, menyatakan, pada tahun depan pemerintah akan memperketat ritel mo dern . Yang akan diatur tahun depan, ada dua skema, yakni keberpihakan dan pengendalian ritel modern. Ia menjelaskan, aturan mengenai keberpihakan akan berupa pemberian fasilitas, tempat, maupun penyertaan modal untuk UKM dan pedagang pasar tradisional. Untuk pengendalian ritel modern, pemerintah akan mengatur zonasi jarak, jam operasional, kemitraan dengan UKM, dan pengaturan barang local su paya ikut dijual di ritel modern. “Jadi ritel modern jangan masuk ke pemukiman penduduk, kemudian juga jaraknya juga diatur,” ucap Edy, beberapa waktu yang lalu. Namun, ketika ditanya mengenai pengaturan zonasi untuk ritel yang sudah esksiting, aturan tersebut akan dikembalikan ke daerah karena pemda lebih tahu mengenai rencana tata ruang wilayah. “Mengenai ritel yang melanggar zonasi, itu kita kembalikan ke daerah masingmasing. Karena daerah itu yang paling tahu rencana tata ruang dan kepadatan penduduk,” tutur Edy. (h/ktn)

 Layouter: Luther


OPINI Siap Siaga Bencana ROVINSI Sumatera Barat merupakan wilayah rawan be ncana. Hampir semua semua kabupaten ko ta di Sumbar, selalu dekat dengan bencana, baik bencana banjir, longsor, air pasang, gunung meletus, apalagi gempa yang hampir rutin tiap tahun menggoyang bumi Sumbar, meski dalam skala kecil dan menengah. Rutinitas bencana yang terjadi, terlihat semakin mematangkan kesiap siagaan masyarakat terhadap bencana. Di tingkat masyarakatr, tranggap darurat bencana, sebenarnya sudah berjalan dengan baik. Cuma, ma syarakat minim di peralatan, apalagi angga ran. Soal siaga bencana, masyarakat Sumbar tak usah diragukan. Karena dengan mudah diprediksi, ketika musim hujan akan ada kawasan pemukiman yang terendam banjir atau longso r. Atau badan jalan yang terban sehingga memutus jalur transportasi antar daerah. Di musim panas pun, bencana berpotensi menghadang, seperti kebakaran hutan dan lahan. Hujan yang lebat yang terjadi tiga hari saja, bisa membuat ribuan rumah terendam banjir. Anggota DPRD Sumbar Daerah Pemilihan (Dapil) VIII Pesisir Selatan-Mentawai, Achiar pernah mengatakan, penanganan banjir tak cukup hanya dengan memberikan bantuan logistik. Namun penanganan jangka panjang penting sejak dari sekarang. Penanganan jangka panjang harus jadi perhatian karena banjir bukan terjadi kali ini saja. Tapi bencana serupa telah terjadi hampir setiap tahun di sejumlah wilayah di Sumbar. Saat penanggulangan hanya dilakukan dengan memberi bantuan logisitik, dipastikan tahun depan penderitaan yang sama akan kembali dialami masyarakat. Karena musibah yang sama juga terjadi berulang-ulang dan saban tahun. Karena itu, pemerintah perlu memiki rkan, bagaimana agar peralatan tanggap darurat bencana tak hanya disimpan di pusat-pusat pemerintahan atau gudang Badan Penganggulan Bencana Daerah (BPBD) saja. Bila perlu, sebarkan di tiap nagari atau desa dan ajarkan masyarakat mengope rasionalkannya. Bentuk kelompok-kelompok siaga bencana yang selalu siaga setiap saat, berikut dengan peralatan komunikasinya. Begitu juga dengan Anggota DPRD Sumbar dari Fraksi Nasdem Irwan Afriadi menghim bau pemerintah kabupaten/kota agar memperhatikan kebutuhan masyarakat yang daerahnya terkena banjir. Seperti, Kota Solok, Kabupaten Solok, Solok, Kabupaten Pessel, Pasaman dan daerah yang lain. Bantuan obat-obatan, air bersih, makanan dan pakaian merupakan hal utama yang harus disalurkan oleh pemerintah kabupaten dan kota sehingga masyarakat yang terkena banjir tetap sehat. Terlepas dari penanganan saat bencana, yang paling penting itu adalah penanganan jangka panjang. Agar banjir dan longsor tidak menjadi agenda rutin dan proyek tahunan, pemerintah perlu memikirkan langkahlangkah strategis. Musibah memang ujian dari Allah SWT. Namun selagi kita bisa mengatasinya secara dini, musibah itu tidak akan berdampak pada kerugian yang sangat besar pada masyarakat serta tidak merusak infrastruktur yang telah dibangun dengan anggaran miliaran rupiah. Inilah yang harus menjadi catatan penting kepala daerah, agar masyarakatnya terlindungi dari ancaman bencana. Minimal untuk meminimalisir jumlah korban jiwa dan harta benda. Tak rumit memang, bila pemerintah memahami keb utuhan masyarakatnya. Masyarakat Sumbar termasuk yang sudah tahan banting menghadapi bencana, tinggal pemerintah memik irkan fasili tas pendukungnya. Kesukarelaan dan semangat kegotongroyongan, jangan diragukan. Agar keterlambatan datangna bantuan, seperti yang sering dikeluhkan tidak ada lagi. Percayalah.***

Dua pekerja tambang terbakar Usut Pak, sia nan batangguangjawab ko...... Muak, warga blokir jalan negara Lai ndak ganti labo doh, tapi alun juo salasai..

www.harianhaluan.com

5

Dari Merek Jatuh Kehati

P

Haluanisme

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

Okki Trinanda

Dosen Fakultas Ekonomi UNP & Pendiri Warung Kewirausahaan

DA satu hal menarik yang sering luput dari p en gamatan ped agang ataupun pelaku UMKM Sumatera Barat. Jika seorang pelanggan berbelanja, apa yang menjadi perhatian pertama mereka? Apakah kualitas? Apakah harga? Apakah manfaat? Ternyata tidak. Meskipun pada saat membeli sesuatu kita selalu membandingkan antara ketiga hal tersebut, dan kemudian memutuskan mana yang paling baik, namun yang paling diperhatikan pelanggan pertama kali adalah me rek. Jika me rek sudah dikenal, pertimbangan yan g diam bil tidak terlalu lama. Namun jika merek tidak dikenal, maka akan semakin banyak pula ia bertanya. “Barangnya sih bagus, harganya juga sudah sesuai. Tapi karena merek ini saya belum pernah dengar sebelumnya, saya masih ragu untuk membeli.” Da lam kajian ilmu Manajemen Pemasaran, penentuan merek (branding) serta desain kemasan (packaging) merup akan strategi utam a dalam memperkenalkan produk ke pasar. Merek yang kuat, simpel dan mudah diingat dan dituliskan akan menjadi sebuah modal ku at bagi sang pemasar. Tidak percaya, lihatlah merek-merek terkenal di sek itar kita. Merek -me rek tersebut biasanya paling sering dipalsu kan. Karena, ala san konsumen mem beli b uk an lag i kepada fungsinya, tapi karena ingin memiliki merek tersebut. Seperti merek Louis Vuitton (LV) atau Prada dan lain se bagain ya. Mesk ipun san gat jarang kita temu kan p rod u k aslin ya d i tengah masyarakat, namun tetap saja merek-merek tersebut dipalsuk an d an dijual. Ken ap a dipa lsukan ? Karena kon sumen ingin mereknya, bukan sekedar tas saja. Bahkan ada beberapa merek yang saking terkenalnya, sehingga produk saingan pun dipanggil dengan merek tersebut. Seperti Honda, meskipun

A

yang dikendarai itu Yamaha atau Suzuki, tetap saja disebut Honda. Honda Mio, Honda Satria dan lain-lain. Hal yang sama terjadi pada Aqua, Rinso dan seterusnya. Yang paling legendaris tentunya Odol yang sebenarnya merupakan merek dagang pas ta gig i di jaman p en jajah an Bela n d a d ulu. Sekarang sedikit sekali orang yang tau bahwa Odol sebenarnya adalah sebuah merek. Saking k uatnya se bu ah merek, hak atas penggunaan me rek itu se ndiri juga bisa diperjualbelikan. Inilah yang dinamakan den gan hakcipta merek. Merek-merek terkenal dan men dunia seperti Coca Cola atau pun Ap ple sud ah dihargai ratusa n juta dollar. Uang sebesar itu bukan untuk membeli p rodukn ya hingga sekian banyak gudang, namun hanya untuk izin penggunaan merek saja. Begitu pula dengan kemasan. Terkadang konsumen bisa lupa bahwa produk yang dibelinya itu seben arnya ma hal karena kemasan yang menarik. Bandingkanlah harga sekantong Chitato dengan kerupuk kentang goreng hasil produksi UKM yang dibungkus dengan plastik polos dan dilampirkan kertas kecil, akan sangat terasa harganya mahal sekali. Jika dibandingkan harga per-gram nya, Chitato pasti jauh lebih mahal. Kemasannya gemuk, isinya sedikit. Merek dan kemasan yang h eb at d ap at juga men ing katkan citra dari produk yang dijual. Seperti ayam goreng KFC, kopi Starbucks dan lainlain. Kedua perusahaan terse-

but adalah contoh yang baik tentang bagaimana pentingnya merek b agi sebuah pro duk yang biasa-biasa saja. Kopi di Starbucks sebenarnya tak ubah nya kopi biasa yang diproses secara lebih baik dan rapi, kemudian diberikan kemasan dan merek yang kuat.Jika di warung harga kopi adalah lima ribu rupiah, di Starbucks secang kir kopi b isa dihargai sampai lima puluh ribu rupiah. Namun sayangnya pemah am an d an p em ak sima lan penentuan merek dan kemasan belumd ianggap sebagai prioritas oleh mayoritas pelaku UKM di Sumatera Barat. Dengan menjamurnya berbagai usaha kecil yang dirintis oleh masyarakat, rasanya baru ada beberapa saja yang memiliki merek yang kuat serta kemasan yang menarik. Pelaku UKM kita sepertinya masih belum berani untu k men en tu k an seb u ah merek yang berbeda dengan merek-me rek u saha sejenis yang sudah ada sebelumnya. Seperti misaln ya, me ngg un ak an k ata ma kmur, jaya, berkah, dan lain sebagainya. Jika pembaca berkunjung ke los lambuang Bukittinggi, lihatlah hampir semua merek kedai nasi kapau merupakan n am a p em ilik nya, den gan imbu han Un i atau Hajjah. Misalnya Uni Lis, Uni Cah, Hj. Anna, Hj. Mes dan seterusnya. Bagi yang sering berkunjung ten tu tidak masala h karena sudah biasa. Namun bagi yang baru datang ke los lambuang pasti akan cukup kebingungan. Karena semua kedai penampilannya sama, gaya pen-

jualnya sama, setting tempatnya sama, kemasan sama, dan mereknya hampir-hampir sama. Pernah seorang teman saya yang pertama kali berkunjung ke los lambuang, berkali-kali menelpon untuk memastikan, “tadi katanya nasi kapau yang enak uni yang mana ya?”. Pemberian merek produk yang diambil dari nama pendiri atau pemilik sebenarnya bukan monopoli usaha nasi kapau saja. Masih banyak lagi yang lain seperti nama toko, nama keripik sanjai, dan seterusnya. Pernah satu kali saya membeli roti d i Buk ittinggi yan g me miliki merek Roti Bakar. Ternyata rotinya tidak dibakar dulu sebelum diserahk an ke kon su me n , namu n kebetulan saja p enjual n ya bernama pak Bakar. Demikian juga dengan merek-merek p rod uk lainnya. Seperti kios jualan pulsa harus diakhiri d engan k ata “cell” atau warnet d engan akhiran “net”. Atau seluruh kedai isi ulang air galon menggunakan warna biru dan lampu neon. Tata letaknya juga mirip semuanya di manapun kita mem beli. Padahal dengan banyaknya usaha yang menjamur saat ini, sem es tinya merek d an kemasan digunakan agar konsumen bisa membedakan kita dengan pesaing-pesaing dekat kita. Sehingga merek yang unik dan kemasan yang menarik dapat menjadi kekuatan. Untuk itu perlu dipikirkan sebuah merek yang unik, kemasan standar internasional, slogan yang kuat serta logo yang me narik bagi p rodukproduk yang ditawarkan. Se-

ringkali pelaku UKM lupa, bahwa dalam memulai niaga, sebenarnya merek dan kemasan adalah hal pertama yang perlu dipikirkan secara serius. Karena merek dan kemasan itulah yan g ak an men jad i pembeda antara produk yang kita tawarkan dengan pesaingpesaing yang sudah lama berdiri sebelum kita. Tuntutan untuk meletakkan merek dan kemasan yang baik juga semakin mendesak mengingat sudah diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN. Artinya dalam waktu dekat Indonesia akan dibanjiri oleh produk-produk dari negara-negara ASEAN. Untuk itu, sebenarnya diperluk an sebu ah p elatihan atau penyuluhan oleh pemerintah mengenai bagaimana pemberian merek dan pembuatan kemasan yang menarik dari UKM Sumatera Barat. Kita ingin nantinya, agar produkproduk rumahan UKM Sumatera Barat dapat bersaing dan bahkan mampu pula menginvasi pasar di negara -negara tetangga. Bayang k an lah keru pu k sanjai dijual di mall Singapura dalam kemasan seperti produk-produk indofood. Atau bayangkan batu akik sungai dareh di pamerkan di pameran Royal Jewelry Brunei Darussa lam . Atau galamai p ayakumbuh dipasarkan di Malaysia dengan ikla n televisi seperti iklan produk cokelat. Semuanya itu tidak ada yang tidak mu ngkin, selama ada pemahaman yang kuat mengenai pentingnya merek dan kemasan. Semoga bermanfaat.**

Jalan di Kalumpang Bandar Buat Rusak Kepada Yth. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Padang. Mohon perhatiannya pak untuk memperbaiki jalan di kawasan Kalumpang, Bandar Buat, Kecamatan Lubuk Kilangan. Jalanan yang kecil dan rusak, serta minimnya lampu penerangan semakin memperparah kemacetan arus lalu lintas di jam sibuk pada pagi dan malam harinya. Moh on untuk ditindaklanjuti p ak. Terima kasih. Pengirim; 081363761***

 Redaktur: I smet Fanany MD

 Layouter: S yamsul Hidayat


6

POLITIK

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

Agama dan Politik Tak Bisa Dipisahkan JAKARTA, HALUAN - Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon mengatakan, agama dalam masyarakat Indonesia sudah menjadi realita sosial sekaligus politik, yang tak dapat dipisahkan. Secara historis, semangat ini sudah sejak awal diakui para pendiri negara ini. “Agama menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari rakyat Indonesia melingkupi seluruh aspek kehidupan, baik ekonomi, politik, hingga hukum,” kata Fadli Zon, di Jakarta, Rabu (29/3), menanggapi pernyataan Presiden Jokowi. Saat kunjungan kerja ke Sumatera Utara, Presiden Jokowi dalam pidatonya men yatak an b ahwa politik dan agama harus dipisahkan. Dicampuradukkannya politik dengan agama dinilai sebagai penyebab g esek an masyarak at dalam pemilihan kepala daerah. Fadli menilai pernyataan Presiden Jokowi itu kurang tepat, bermasalah, dan bahkan ahistoris (b erlawanan dengan sejarah ). “Indonesia bukanlah negara agama, tapi itu bukan berarti agama harus terpisah dari kehidupan politik,” tegas politisi Gerindra itu. Dijelaskan, hukum agama diakui dalam sistem hukum di Indonesia, seperti hukum perkawinan, warisan, dan seterusnya. Bung Hatta pada 1973 yang sangat kuat mengingat kan Presiden Soeharto agar RUU Perkawinan dises uaikan d engan

aspirasi umat Islam. “ Bun g Hatta juga p ernah menyatakan bahwa bagi muslim berjuang membela tanah air bukanlah suatu pilihan, namun merupakan tugas hidup. Ini menandakan agama melekat dalam masyarakat kita,” jelasnya. Oleh sebab itu pula, kata Fadli Zon, di dalam Pancasila dan juga pembukaan UUD 1945, semua diawali dengan prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa. “Ini refleksi bah wa di Indonsia antara agama dan politik tidak dapat dipisa hkan, dan justru merupakan kunci dari kebaikan bersama. Justru pemisa han agama dan politik bisa menimbulkan masalah,” ujarnya. Apalagi, ulas Fadli Zon, kalau menganggap agama sebagai candu se perti Karl Marx atau rac un seperti kata Mao Tse Tung. “Agama adalah tuntunan hidup bagi umatnya dan dijamin oleh konstitusi,” tegasnya. Fadli Zon justru menilai gesekan dalam pemilihan kepala daerah, lebih disebabkan oleh pernyataan satu orang yang sangat provok atif. Problem utaman ya

terletak pada ketidakmampuan satu orang mengendalikan ucapannya d i d epan p ublik. “Sehingga melewati koridor yang sangat sensitif. Di situlah akar utamanya. Jika saja tidak ada pernyataan saudara Basuki Tjahja Purnama (Ahok) yang menying

gung kelompok Islam, gesekan masyarakat juga tidak akan eska latif seperti saat ini,” katanya. Fadli Zon juga berharap agar Presiden dapat lebih jernih mengi dentifikasi akar permasalahan. Ge se kan saat ini tak ada h ubungannya dengan relasi antara

agama dan politik. “Sebab, sebelum ada pernyataan pro vokatif dari saudara Basuki, hubungan antar umat beragama di Jakarta, baik-baik saja,” ujarnya. Fadli juga me nilai tak ada masalah jika ekspresi dan motivasi politik seseorang dijalankan

berdasarkan nilai-n ilai agama. “Faktanya sejak awal kemerdekaan selalu juga ada partai berdasarkan agama baik Islam, Kristen, maupun agama-agama lain. Itu sikap yang konstitusional, sebab dijamin di dalam Pancasila dan juga UUD 1945,” pungkasnya. (h/sam)

MENYERAHKAN SK- Sekretaris DPW Partai Nasdem Sumbar Marhadi Effendi (Kanan) menyerahkan SK pengurus DPC Partai Nasdem se Kabupaten Sijunjung kepada Ketua DPD Nasdem Sijunjung Hadiatullah Montella (kiri) dan disaksikan Pengurus DPW, DPD,DPC serta kader dan Simpatisan Partai Nasdem Kabupaten Sijunjung. OGI

SK Pengurus DPC Nasdem se Kabupaten Sijunjung Diserahkan SIJUNJUNG, HALUAN—Ber tempat di Kantor DPD Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Sijunjung, DPW Nasdem Sumatera Barat yan g d iwak ili oleh Sekretaris Marhadi Effendi menyerahkan SK Kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Se Kab up aten Sijun jun g kep ad a Ketua DPD Nasdem Hadiatullah Montella, Senin (2 7/3). Acara tersebut diha diri oleh angg ota DPRD provinsi Sumbar dari Partai Nasd em Evel Moe rfi Syaefo el selaku koordinator Daerah, ang-

gota DPRD Sijunjung dari partai Nasdem Ir.Amrizal dan Sukardi, ketua bidang OKK, pengurus DPD, ketua serta pengurus DPC berikut kader dan simpatisan partai Nasdem Se-Kabupaten Sijunjung. Ketua DPD Partai NasDem Sijun jung Hadiatullah Mon tella menyatakan bahwa penyerahan SK DPC Nasdem Se Kabupaten Sijunjung ini merupakan pertanda berakhirnya proses res trukturisasi di Kabupaten Sijunjung. Dan d iharapkan kepada Ketua serta pengurus DPC yang ada di

wilayah Ka bu paten Sijun jung setelah penyerahan SK DPC tersebut, para penerima mandate bisa be kerja secara nyata dan menampakan hasilnya, demi kemajuan bersama. “In i yang haru s kita pertahankan. Semangat, kerja keras dan komitme n k ita jan gan sa mp ai kend or kare na kerja keras dan kekuatan komitmen menghadirkan Perub ahan , segala cibiran mesti terbalik me njadi seb uah pujian, . Karena komitmen yang san gat k u at inilah, k ita bisa melihat perubahan di Kabupaten

Sijunjung,” ujarnya. Pihak nya juga menuturk an bagi para peng urus DPC yang menerima mandat mampu membangun sinergi dan komunikasi den gan berbagai elemen, k husunya dalam upaya untuk menjadi pelo po r dalam mengajak masyarak at u ntuk merub ah p ola pikirnya sehingga visi dan misi daerah serta partai bisa dicapai secara optimal. Seme ntara itu, Ketua DPW Partai Nasdem Sumbar Syamsu Rahim melalui Sekretaris Partai

NasDem Sumbar Marhadi Effendi sangat mengapresiasi penyerahan SK DPC se-Kabupaten Sijunjung. Menurutnya, kehadiran para pengurus merupakan representase keberadaan partai secara institusional di lapangan. Dirinya berpesan kepada setiap kader terkhususnya pengurus DPC agar terus bekerja sepanjang waktu melembagakan partai di tengah-tengah masyarakat. Leb ih lanjut dikata kann ya, ad a begitu banyak tugas-tugas organisasi yang h arus mampu

dijawab oleh setiap kader. Kehadiran Partai NasDem merupakan antitesa terhadap berbagai kondisi perpolitikan. Dalam rangka memenangkan partai NasDem diberbagai gelaran demokrasi ke depan, dirinya menghimbau setiap kader untuk selalu menjaga komitmen. “Saya mengajak seluruh pengurus di berbagai jenjang tingkatan dan para kader agar terus berkompetisi dalam harmon i. Berkompetisi dengan tetap mengedepankan fatsun dan etika”, ujarnya.(h/ogi)

LIPSUS PEMKAB SOLOK

BUPATI Solok H. Gusmal SE, MM melantik Aswirman SE,MM sebagai sekda Kabupaten Solok definitif di ruang Pelangi Arosuka.

BUPATI Solok Gusmal menandatangani berita acara pelantikan

PENYERAHAN dokumen berita acara pelantikan dari Bupati Solok gusmal kepada sekda kab. Solok Aswirman

BUPATI Solok Gusmal memberikan ucapan selamat kepada sekda Aswirman dan mantan Plt Sekda Edisar.

ASWIRMAN DILANTIK JADI SEKDA KAB. SOLOK

Pemkab Solok Siap Menuju Tatakelola Pemerintahan yang Baik dan Bersih S

ETELAH hampir 5 bulan d ijab at o leh se o ran g Pelaksana Tugas (Plt), pasca d iting gal oleh Sekda M. Saleh yang dilantik menjadi Sekda di Kabupaten Pasaman, Kabupaten Solok Senin (27/3) kemaren akhirnya memiliki seorang sekretaris Daerah Definitif. Dilantiknya Aswirman, SE MM yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris DPRD Agam oleh Bupati Solok Gusmal tersebut, jelas memberikan angin segar bagi kelancaran tata kelola pemerintahan di daerah itu. Karena sejatinya, terciptanya tatakelola pemerintahan yang baik dan bersih, merupakan target capaian Gusmal-Yulfadri dalam periodesasi kepemimpinannya di daerah penghasil beras terseb ut. Targ et terse bu t bahkan juga diimplementasikan men jad i salah sa tu pilar dari empat pilar pembangunan di kabupaten Solok. Disaksikan wakil Bupati Yulfadri Nurdin, ketua DPRD Hardinalis Kobal, ketua TP PKK Hj. Desnadevi, Forkompinda, pejabat www.harianhaluan.com

OPD, Camat dan tokoh masyarakat, pelantikan pejabat tinggi pratama di lingkup pemkab Solok yang digelar di ruang pelangi Arosuka itu berlangsung khidmat. Bu pati men yeb u tkan meski sempat menimbulkan teka teki siapa yang ajkan menduduki jabatan Sekda di daerah itu pasca ditinggalkan oleh pamong senior M. Saleh, namun pihaknya menegaskan, komandan para ASN yang d ilantik ini adalah hasil proses panita seleksi sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Pihaknya berharap kepada seluruh pimpinan OPD di lingkungan pemerintah kab. Solok untuk menjalin koordinasi yang harmon is dengan sekda yang baru agar program pemerintah daerah melalui empat p ilar p embangu nan dap at berjalan dengan b aik. “Di b awah komando sekda yang baru, kita berharap program empat pilar pembangunan di Kabupaten Solok dapat berjalan d en gan b aik . Kita butuh komitmen yang sung-

gu h-su ngg uh d ari semua aparatur di daerah ini,” tegas Gusmal. Gusmal men jelaskan banyak permasalahan yang belum selesai di tubuh peme rintahan karen a kekosongan sekda definitif. Lantaran itu, sekda harus bekerja keras mendahulukan kepentingan publik dan pan dai dalam menyikapi hubungan kerja sama d i lingku ngan pemerintah. Karena pemerintahan yang baik berjalan dengan perpan jan gan tangan dari sekretaris daerah. “Masala h disiplin p egawai juga menjadi pekerjaan rumah yang mesti dicarikan formulasi untuk mengatasinya,” ujar Gusmal. Pihaknya berharap dengan adanya Sekda definitif diha rapkan d apat me nyelesaikan berbagai permasalahan yang tertunda, seperti perda pemberian nama jalan, perda pengembalian nama nagari atau desa yang b elu m terealisasi. Peran Sekda dalam pemerintahan, kata Gusmal dipandang urgen lantaran seorang sekda merupakan dapurnya peme-

rintahan. “Sebab, ada keputusan yan g b isa diam bil langsung oleh sekda bukan dari bupati atau wakil bupati. Bupati tinggal menyetu jui sa ja, k arena tidak semua hal harus dilimpahk an kep ad a Bu pati atau wakil Bupati,” jelasnya. Pihak nya se rta me rta berharap kepada sekda yang b aru ma mpu meng uasa i peraturan perun dan g-u ndangan yang berlaku terutama terkait tata kelola administrasi pemerintahan dan pembangunan, agar upaya u ntu k mewu jud k an v isi pemerintahan di kabupaten Solok dapat terwujud. Gusmal meminta Sekda yang baru dapat memfungsikan seluruh asisten dalam kegiatan dan tugas yang dijalank an setiap hari, se rta me mb an gu n komu nikasi yang baik d engan DPRD. “Saya juga o ptimis up aya untuk mewujudkan tatakelola pemerintahan yang baik dan bersih juga bias kita wujudk an dengan adanya sekda definitif ini” ujarnya. Gusmal juga mengucapkan b anyak terima kas ih

MANTAN Plt Sekda Kabupaten Solok Edisar menyerahkan memori tugas kepada Sekda kab. Solok Aswirman disaksikan Bupati Solok Gusmal pada malam pengantar tugas di Guest House Arosuka

kepada Sekda lama Edisar karena telah melaksanakan tugas dengan baik. Bijak dan arif dalam mengambil keputusan serta sudah mengemban amanah yang telah ditugaskan. “Kepada PLT Sekda bapak Edisar saya menguca pkan terima kasih atas kinerjanya selama kurang lebih 5 bulan menjalankan tugas sebagai plt sekda kab solok dan selanjutnya beliau akan kembali menjabat sebagai asisten bidang peme rintahan di se kretariat daerah,” ujar Gusmal

Rekam jejak Azwirman, pernah menjadi Sekwan di Kabupaten Agam. Sebelumnya Azwirman juga pernah di Kabupaten Solok dalam jabatan kepala Kantor KLH. “In sya Allah , ia ma mp u menjalani tugasnya, sebagai Sekda di Kabupaten Solok, Jabatan sekd a merup akan jabatan yang sangat strategis dalam pembangunan, pelayanan publik, didalam lingkup Pemkab Solok,” beber Gusmal. Sem en tara itu , Sekda Aswirman usai pelantikan

 Redaktur:Dodi Nurja

menyebutkan, dalam menjalan kan tugas, pihakn ya berharap kerja sama seluruh Kep ala OPD dan Pejabat se rta staf yang ada gu na mendukung kemajuan kabupaten Solo k sesuai dengan visi dan misi yang ada. “Semoga selama menjalank an tugas k ita sela lu d i berkahi dengan kesehatan dan apabila nanti ada kekurangan moh on un tuk d iingatkan saya,” kata pejabat yang dulu pernah mengabdi di kab . Solok sejak 1985 hingga 2011 silam.**  Layouter: Yohanes


SAMBUNGAN

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

7

Korban ..................................... Dari Halaman. 1 Kurang ..................................... Dari Halaman. 1 mayat korb an . Ak hirn ya saya berte riak dan memberitah u informasi tersebut kepada petugas se tem pat,” u ngk apn ya kepada Haluan di lokasi penemuan. Kodim 0311/Pessel, melalui Bintara Pembina Desa (Babinsa), Koramil 05 kecamatan Batang Kap as, Serda Syafrijal men gatakan, pihaknya mengetahui informasi tersebut dari masyarakat yang kebetulan sedang berada di tepi pantai. Saat itu, terlihat posisi korban sudah mengambang dan terlihat mulai me nepi d ibawa ombak. Akhirnya ia bersama tim gabungan langsung menuju lokasi dan menjemp ut mayat korb an menggunakan satu unit perahu karet milik BPBD Pessel. “Setelah kami cek ke lokasi, ternyata benar sosok yang mengambang itu adalah mayat korban. Saat itu terlihat korban pakai baju kaos merah panjang lengan, dan celana panjang loreng, dengan kond isi sudah men gambang,” terangnya. Menurutnya, proses pencarian jasad korban sudah dilakukan sejak Senin (27/3), hingga Rabu (29/3) (hari ini,red). Seb elum nya tim gab u ngan yang melibatkan Basarnas kota Padang, BPBD Pessel, Pol Airud, TNI, dibantu nelayan setempat sudah berjibaku mencari korban, dengan menyusuri seluruh aliran pantai dan pulau-pulau yang ada di lokasi tersebut. “Benar, upaya pencarian sudah kita lakukan sejak Senin (27/ 3) kemarin. Alh amdulillah, pada hari ini korban kita temukan, kare na mema ng sud ah terlihat men gamb an g d ilau tan , yan g berjara k se kitar 50 meter d ari

TIM gabungan saat mengevakuasi mayat Fauzan. Korban ditemukan mengambang di lautan berjarak sekitar 50 meter dari pinggir pantai. OKIS MARDIANSYAH

pinggir pantai,” tambahnya lagi. Sementara itu, Kasi Bidang kedaruratan dan logistik BPBD Pessel, Jon i Asmal menyebu tkan, korban saat itu lan gsung dibawa ke rumah duka dan setelah itu barulah dibawa ke RSUD M.Zein Painan, untuk dilakukan otopsi. “Jenazah korban langsung kita bawa ke rumah duka menggunakan mobil BPBD Pessel. Setelah ada mediasi dengan pihak keluarga, barulah kita bawa ke RSUD M.Zein Painan untuk dilakukan otopsi,” tutupnya. Sementara itu di Kenagarian Sawah Laweh Pasar Baru Kecamatan Bayang Pessel, masyarakat digemp ark an dengan peristiwa ten g gela mnya seorang m u rid kelas V SD Limau Asam, Eka (12). Kejadiannya sekitar pukul 17,35 WIB, Rabu (29/3). Info rmas i yang dihimpu n Haluan di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP), korban bersama kembarannya Eki (12) pergi mandi di sungai Batang Bayang yang dikenal airnya cukup deras. Pada saat

itu korban lan gsung me mbuka p ak aian nya masu k ke d alam sungai. Karena tak kuat menahan aru s sungai, a khirnya korban terseret ke tem pat yang dalam. Melihat korban hanyut kembarannya langsung mencari ibunya di ladang yang berjarak sekitar 450 meter dari TKP. Sang ibu, Isnawati (40) langsung meminta tolo n g wa rga yan g b erad a disekitarnya. Masyarakat Kenagarian Sawah Laweh berusaha mencari korban d en gan me ny isiri sun gai dan menyelam. Sekitar pukul 18,12 WIB, korban ditemukan di dasar sungai sekitar 20 meter dari TKP d alam kon d isi tertelu ng ku p . Ko rb an lan gsu n g d ib awa ke Puskesma s Pas ar Baru un tuk mendapatkan pertolongan. Namun Tuhan berkehendak lain, korban sudah tidak bernyawa lagi. Setelah mendapatkan visum, ak h irn ya ko rb an d ib awa ke kediamannya di Kampung Gurun Laweh. (h/mg-kis/mjn)

Sekretariat ................................ Dari Halaman. 1 Dikatak an Raf lis, sp irit dari p ro g ram tolak g ratifikasi itu adalah, tak ada istilah balas budi atau balas jasa yang berkaitan dengan pekerjaan ASN. Dalam hal ini tim pengendali gratifikasi juga dibentuk. Raflis sebagai pimpinan lembaga menyebutkan, tim pengendali gratifikasi nantinya akan mencari kebenaran kalau ada informasi ASN terlibat gratifikasi. Tim ini bisa mendapatkan laporan atau menemukan oknum yang menerima gratifikasi. “Kita akan panggil dulu. Cari

tau apakah memang benar atau tidak,” katanya. Ia juga menekankan sebagai ASN, jika ada yang terlibat dan terbukti menerima gratifikasi, maka akan diberikan sanksi. Bentuknya mengacu pada undang undang ASN. Bisa saja diberi teguran lisan hingga diberhentikan. Maka dari itu dia mengingatkan agar ASN di lingkungan DPRD Sumbar untuk bisa menjalankan tugas sesuai dengan yang diamanatkan. Jangan karena kepentingam pribadi atau kelompok, harga diri dikorbankan. Pasalnya jika terbukti

gratifikasi tentu kelua rga akan menanggung akibatnya. Raf lis men jelask an me sk i hanya sedikit layanan publik yang d ilak u k an d i Sek retariatan DPRD, namun tetap ada peluang terjadi gratifikasi. Apalagi kinerja ASN di lembaga ini berkaitan dengan kinerja anggota dewan. “Tugas ASN di lembaga ini ad ala h memb antu kerja kedewanan. Tak terlibat dalam perpolitikan. Bekerjalah sesuai dengan aturan dan ketentuan yang ada,” ucap Raflis seraya mengingatkan bawahannya. (h/adv)

Wilayah Sumatera Barat di masing-mas ing Rayo n lan gsun g turun ke lokasi untuk melakukan recovery,” kata General Manager PLN Wilayah Sum ate ra Bara t, Bambang Yusuf, kemarin. Komitmen untuk selalu siaga dibuktikan PLN Wilayah Sumatera Barat dengan segera membenahi jaringan yang rusak. Kurang dari 24 jam, seluruh upaya recovery infrastruktur kelistrikan telah selesai. Bamb ang Yusuf meng ungkapkan, PLN selalu bertekad untuk sesegera mungkin memperbaiki jaringan listrik yang rusak. Baik disebabkan faktor alam seperti bencana, ataupun gangguan teknis. “Setelah sebelumnya memastikan kondisi aman, petugas PLN langsung memperbaiki sejumlah tiang listrik yang tumbang. Namun sempat ada kendala dengan tiang-tiang yang masih terendam

banjir, saat itu belum bisa kami eksekusi karena faktor keamanan bagi p etugas k am i dan warga sekitar,” tutur Bambang. Dia menambahkan, gangguan terjadi pada Percabangan Silalak Kulik, di mana terdapat 1 trafo padam yang berdampak pada 50 pelanggan. Hal ini terjadi akibat tiang miring. Begitupu n Percabangan Pulasan, dimana 11 trafo padam yang berdampak pada 600 pelanggan. Ini terjadi akibat tiang tum bang. Semen tara di Percabangan Silokek sekalipun kondisinya tidak padam, sempat dalam kondisi siaga karena air 2 meter lagi akan sampai ke jaringan. Selain itu, juga terdapat gangguan Salura n Udara Tegangan Rendah yang berlokasi di Lubuk Tarok. Namun untuk gangguan ini bisa segera diselesaikan. Hin gga tadi malam, Selasa (28/3), PLN masih terus mela-

k u kan tind akan p en o rmalan karena seluruh pekerjaan sudah selesai. Bila semua lancar, malam itu juga listrik di Sijunjung sudah pulih kembali. “Kami PLN dan masyarakat Siju n jun g ten tun ya men gh arapkan banjir segera surut sehingga tidak ad a lagi ru ma h atau fas ilitas publik yang teren dam b an jir. Bila pu n b anjir, PLN berjan ji u ntuk selalu stan dby memperbaiki infrastruktur listrik yang rusak agar masyarakat dapat men ikmati listrik seperti se dia kala,” tambah Bambang. PLN juga meminta kepada setiap masyarakat u ntuk selalu waspada terkait pemakaian listrik di saat musibah banjir, karena hal itu sangat berbahaya. Jika masyarakat menemukan kendala atau kejang galan dalam pelayanan listrik segera laporkan ke PLN setempat. (h/adv)

Muak, ....................................... Dari Halaman. 1 Pemblokiran dilakukan pemilik tanah bernama Tasman (65) Rabu (29/3). Menurutnya, sudah 24 tahun dia dan keluarganya menunggu, tapi tidak ada itikad baik dari pemerintah melakukan ganti rugi terhadap lahan yang terpakai untuk pembangunan jalan. “Upaya ini untuk mengingatkan Pemko Payaku mbu h kalau masih ada kewajibannya yang belum diselesaikan,” terang Tasman. Menurut Tasman, jalan negara yang membentang di Parik Muko Aie, se bag ian berad a di atas tanahnya yang memiliki sertifikat hak milik. “Keluarga kami sudah memperjuangkan hak ini sejak tah un 1 982. Sejak jalan diban gu n. Tap i, samp ai sek aran g perjuangan itu tak membuahkan has il,” kata Tasman dan Bakti Datuak Paduko Sindo. Tasman seb agai ahli waris tanah atas nama Haji Rasulin dan Hj Nursaah men gaku tanahnya saja yan g b elum d iganti oleh Pemko Payakumbuh. Sedangkan tan ah yang lain sudah diganti. Padahal dirinya sudah menyurati DPRD Payakumbuh dan Pemko Payakumbuh untuk membicarakan permasalahan. “Tidak ada ganti ruginya. Hanya ganti rugi

pohon kelapa saja tahun 90-an. Sementara dua bidang ruas jalan tidak pernah diganti. Sedangkan pemilik tanah yang lain diganti rugi oleh Pemko Payakumbuh,” tambah Tasman. Pengaku an Tas man b erd asarkan sertifikat tanah hak miliknya, tanah yang terpakai untuk pembukaan jalan ini cukup panjang. Di bidang pertama, tanahnya terpakai sepanjang 72,75 meter dan di bidang kedua sepanjang 42,5 meter dengan lebar jalan 7 meter. Artinya, tanah yang terpakai totalnya seluas 806,75 meter. “Seluas itu tanah yang dipakai, tapi tidak pernah diganti. Warga lain sudah mendapatkan haknya. Kami saja yang belum,” paparnya. Aksi penutupan jalan dengan memasang spanduk bertulis permintaan maaf kepada pengguna jalan dan diblokir dengan potongan pohon kelapa dan ranting pohon membuat arus lalu lintas tersendat. Jalan yang biasa dilalui oleh mobil besar hanya bisa dilalui satu arah saja. Hasilnya, kemacetan pan jang terjadi beb erap a jam, sampai petugas kepolisian dan Pemko Payakumbuh datang ke lokasi dan membuka pemblokiran. Pejabat Pemko sempat berdialog

dengan pemilik lahan. Ditantang ke Meja Hijau Asisten II Kota Payakumbuh, Amriul Datuak Karayiang yang ditem ui Halu an b erjanji ak an mempelajari status tanah milik Tasma n dan me mbawa permasalahan ganti rugi kepada Walikota Payakumbuh, Riza Falepi. “Mohon bersabar dulu. Masalah ini akan saya sampaikan ke Walikota yang sekarang masih berada di Jakarta. Kami yakin persoalan ganti rugi ini bisa diselesaikan,” kata Amriul. Ia juga me mberikan solusi kepad a p emilik tan ah u ntu k mengajukan gugatan perdata ke p en gad ilan terk ait h ak kepemilikan dan upaya ganti rugi yang diajukan. Berdasarkan surat keputusa n pengad ilan yang sud ah memiliki kekuatan hukum tetap (inkracht) itu nantinya bisa dibayarkan jika pemilik lahan memenangkan gugatan. “Jika tidak ada pondasi yang kuat, tidak bisa dilakukan ganti rugi. Sebab itu, bawa saja ke pengadilan. Jika ada, bisa kami ganti rugi. Untuk saat ini janganlah ada lagi pemblok iran sam pai proses b erjalan sampai selesai,” katanya. (h/ang)

Tapal Batas .............................. Dari Halaman. 1 Dua Pekerja .............................. Dari Halaman. 1 kota peserta Rakor dengan tema ‘Ke bijakan Pen etapan dan Penegasan Batas Desa/Nagari Dalam Rangka Pen ataan Desa/Nagari Serta Pembiayaan Urusan Pemerintah Pascaperalihan Urusan dari Pemerintah Kabupaten/Kota’. Gubernur menyebut, permasalahan tapal b atas merupakan bom waktu yang sewaktu-waktu bisa meledak. Karena itu, kepada pihak terkait agar segera menyelesa ikan tap al bata s antar provinsi, kabupaten/kota, dan nagari. “Jangan tunggu ada masalah dulu baru sibuk menyelesaikannya. Bagusn ya selesaikan dulu sebelum munculnya masalah di tapal batas ini,” harapnya. Ditemui terpisah, Kepala Biro Pemerintahan Setdaprov Sumbar, Mard i, mengatak an , mas alah tapal batas memang rawan dengan masalah, sehingga perlu dilaku-

kan percepatan penyelesaiannya. Bu kan hanya pro vinsi, k ab up aten /kota, n am un juga tapal batas antar nagari/desa di Sumbar. “Karena ini memang sangat rawan dengan masalah makanya kita melalui Rakor ini kita sampaikan kepad a bup ati/walikota un tuk men yelesaika n ma salah tapal batas tersebut. Karena kewenangann ya hanya samp ai pada kab upaten/ko ta k alau masa lah tapal batas nagari/desa,” ujarnya. Dengan berpijak kepada Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 45 Tahun 2016 tentang Pedoman Penetapan dan Penegasan Batas Desa, dimana Bupati/Walikota akan diberikan pemahaman tentang aturan tapal batas nagari/desa. Dalam Pasal 2 Permendagri Nomor 45 Tahun 2016 disebutkan tujuan Penetapan dan penegasan

batas Desa untuk menciptakan tertib administrasi pemerintahan, memberik an kejelasan d an kepastian hukum terhadap batas wilayah suatu Desa yang memenuhi aspek teknis dan yuridis. “Dalam penetapan nantinya akan dibentuk tim Penetapan dan Penegasan Batas Desa (PBB Des). Diamana nantinya di dalam tim ini ada dari pusat, provinsi, dan kabupaten/kota,” katanya. Dilanjutkan Mardi, yang perlu me njadi p erh atian d en gan penatapan tapal batas nagari/desa ini tidak me nghapus hak atas tanah, hak ulayat, dan hak adat serta hak lainnya pada masyarakat. “K ita akan tetap mendampingi setiap proses yang berlangsun g. Termasuk kala u mun cul permasalahan akan diselesaikan dengan aturan yang ada,” ujarnya. (h/isr)

Elly Thrisyanti ......................... Dari Halaman. 1 Namun, Andre menyebut, SK yang ditandatangani oleh Ketua Dewan Pembina/Ketua Umum DPP Gerindra H Prabowo Subianto dan Sekreta ris Jend eral H Ahmad Mu za ni, h an yalah b entuk p enyegaran, bukan pemecatan terhadap Erisman. “Iya, ada penyegaran di Fraksi Gerindra DPRD Padang, termasuk ketua DPRD yang berasal dari Gerindra. Tapi, itu bukan pemecatan. Hanya berupa penyegaran. Sek ali lag i, itu b u kan peme catan,” tegas Andre Rosiade. Dijelaskan Andre, penyegaran yan g dilak uk an se ma ta agar, pelayana n terhadap masyarakat lebih optimal. “Penyegaran itu hal yang biasa. Alasannya, biar kader Gerindra yang duduk di dewan, lebih fokus mengurus kepentingan masyarakat banyak,” tambah Andre. Sebagai partai pemenang di Pileg 2014 lalu, menurut Andre, konsentrasi kader Gerindra yang duduk di kursi dewan harusnya pada kep en tingan ma syarak at banyak. Gerindra punya hutang untuk mensejahterakan masyarakat Kota Padang. “Nah, dengan penyegaran itu, semuanya diharapkan berjalan optimal,” ujar Andre. Ketika ditanya, apakah penyegaran dikarenakan beberapa isu negatif yang menerpa Erisman, Andre tak mau beromentar banyak. “Kalau soal kasus-kasus, itu biarlah urusan penegak hukum. Nan pasti, SK yan g d itan datan gani oleh Ketu m Prab owo Sub ianto, me ru pak an b en tuk penyegaran biasa,” katanya. www.harianhaluan.com

Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Darmawi membenarkan SK yang dikeluarkan oleh DPP terkait penggantian Ketua DPRD dan ketua Fraksi Partai Gerindra. Sikap yang diambil saat ini, DPD menghormati keputusan dari DPP Gerind ra terk ait p en ggantian Ketua DPRD Sumbar Erisman ini, dan yang bersangkutan juga diberikan kesempatan untuk menyelesaikan segala persoalannya. Ketika ditan yak an terk ait pemecatan ini apakah berhubungan dengan ketakutan Gerindra kehilangan suara di pilkada serentak d an p emilu men data ng di Kota Padang khususnya, ia tidak banyak berkomentar dan hanya mengatakan keputusan DPP adalah yang terbaik untuk partai. Semen tara itu, Ketua DPC Partai Ge rind ra Ko ta Pad an g Afrizal saat dihub ungi en ggan memberikan komentarnya karena SK tersebut masih dalam proses. “Saya no comment. Kita hargai saja prosesnya dulu, dan nanti pasti kami akan b erkome ntar untuk teman-teman media. Yang jelas, saat ini kita tunggu dulu SK dari gubernur,” ujarnya singkat. Terpisah, Ketua Dewan Penasehat DPW Partai Gerindra Sumb ar Zulk if li Ja ilan i m en gak u belum menerima dan belum ada pleno terkait SK yang dikeluarkan oleh DPP untuk Erisman tersebut. Namun begitu, ia menyarankan agar pengurus partai memberikan klarifikasi secara internal dengan menghadirkan yang bersangkutan. “Partai h arus memb erikan

pen jelasan, agar tidak men imbulkan banyak pertanyaan dan fitnah di masyarakat. Karen a partai adalah wadah demokrasi, segala persoalan yang terjadi di p artai mes ti dibicarak an dan dipecahkan,” ujarnya. Sementara itu Ketua DPRD Kota Padang, Erisman mengaku belum menerima SK DPP Gerindra tersebut. Dalam SK tersebut, selain menetapkan Elly Trisyanti menggantikan Erisman sebagai Ketua DPRD Kota Padang, Ketua Fraksi Ge rindra DPRD Kota Padang ditetapkan, Delma Putra. “Saya belum bisa terima SK tersebut, karena itu akan saya cek dulu kebenarannya ke DPP Partai Gerindra,” kata Erisman, Rabu (28/3). Menurut Erisman, jika memang ada pergantian pimpinan DPRD Kota Padang, seharusnya dirinya dipanggil dulu ke DPP Gerindra. Bukannya, dengan tibatiba keluar SK pergantian dari DPP Gerindra. Dikatakannya, alasan untuk mengecek kebenaran SK tersebut, karena sebelumnya ia juga pernah menerima SK Pergantian dari DPP Gerindra dengan tertanda Fadli Zon. Rupanya, SK tersebut hanya disposisi dan bukannya SK yang sebenarnya. “Saya tidak akan tinggal diam, d an akan usut keb en aran SK tersebut. Karena, sudah dikondisikan oleh okn um yang tidak men ging ink an saya me njad i pimpinan DPRD Kota Padang,” tegasnya. (h/ade/rin)

sekitar pukul 09.20 WIB. Pekerja yang berada dalam lubang dengan kedalaman lebih 140 meter itu, memberikan informasi terjadinya kecelakaan den gan komunikasi melalui mikrofon. Kedua pekerja tambang itu masing-masing, Ridwan (37) dan Yusrizal (38). Keduanya sempat me njalani perawatan d i RSUD Sawahlunto. Namun untuk mendapatkan perawatan yang intensif, kedu anya d irujuk ke RSUP M. Djamil Padang. Ketika menjalani perawatan di RSUD Sawahlunto, pihak keluarga kedu a ko rb an tampak sangat khawatir, melihat kondisi korban. Dengan mulut yang dialiri selang oksigen, kulit korban juga terlihat terkelupas. Ridwan merup akan Warga De sa Lunto Barat, Kecamatan Lembah Segar. Sedangkan Yusrizal merupakan warga Desa Kumbayau, Kecamatan Talawi. Keduanya bekerja di tambang batubara CV. BMK, yang menggunakan sistem tambang dalam. Kep ala Tekn ik Tamb an g (KTT) CV. BMK, Andi Asmunandar mengklaim, kecelakaan yang terjad i bukan lah led akan tambang akibat gas metan. Sebab, tidak ada tanda-tanda terjadinya kebakaran. Kecelakaan tambang tersebut, terjadi di lubang 34 CV. BMK, dengan kedalaman mencapai 140 meter dari mulut lubang. Ketika kecelakaan terjadi, tidak kurang dari 20 pekerja berada dalam lubang yang sama dengan dua korban luka bakar tersebut. “Logikanya, jika terjadi ledakan tambang, dapat dipastikan tidak satu orangpun yang akan selamat. Namun di sini, ada 20 pekerja , yang se muanya dapat keluar dengan selamat, meski dua diantaranya mengalami luka bakar,” tegas Andi. Kondisi di mulut lubang tambang berlogo BMK 34 itu, meman g tidak memp unyai bekas maupun tanda terjadinya kebakaran. Pekerja yang masih berada di lokasi, juga mengaku tidak ada bunyi ledakan maupun asap yang keluar dari lubang tambang. “Baik as ap ma up un tan da ledakan tidak ada di dalam lubang. Dugaan sementara kami, kecelakaan terjadi akibat adanya bagian tambang yang runtuh dan menimbulkan tekanan udara yang kuat,” terang Andi. KTT yang telah delapan tahun bekerja di CV. BMK itu sangat

meyakini tidak ada sama sekali ledakan tambang. Pasalnya, selain Ridwan dan Yu srizal juga terdapat 18 pekerja lain dalam lubang tersebut. Namun, hanya Ridwan dan Yusrizal yang mengalami luka bakar serius. Sedangkan empat lainnya, hanya mengalami kelelahan akibat panik. Sedangkan sisanya, 1 4 p ekerja lain dap at keluar sendiri. An di b ersama Wakil KTT, Can dra me nd uga, kec elak aa n kerja yang menimpa dua karyawan, terjadi karena air blast atau runtuhnya dinding lubang, mendorong tekanan udara yang kuat, sehingga material yang terdorong mengenai korban. Baik Andi ma upun Candra sangat yakin, kecelakaan bukan k aren a led ak an gas methan . Apalagi, hasil pengukuran awal sebelum aktifitas penambangan d imula i no rma l. Begitu pula, penghitungan gas methan setelah kec elak aa n kerja masih tetap normal. Bahkan, setelah kejadian, KTT dan kepala lubang langsung menghentikan ak tifitas penambangan, lalu mencek ulang kondisi lubang tam ban g dan mengukur kadar gas methan. Selang b eb era pa saa t usai evakuasi korban dan pekerja yang selama t, Polresta Sawahlu nto langsung mengamankan lokasi, dengan memberikan police line di sekitar mulut lubang tambang. Mesk i demikian, Andi mengaku, perusahaannya tetap menunggu kepastian penyebab kecelakaan tam bang , hasil peme riksaan dari Inspektur Tambang Provinsi Sumbar. Kap olresta Sawah lu n to , AKBP. Riyad i Nugroh o, me ngungkapkan, p ihaknya belum bisa menentukan tindakan yang akan diberikan pada CV. BMK. Tindakan awal yang dilakukan kepolisian mengevakuasi korban dan mengamankan tempat kejadian perkara. “Polres Sawahlunto menunggu hasil pemeriksaan Inspektur Tambang Provinsi Sumbar, untuk menentukan penyebab dari kecelakaan yang terjadi. Sebab, kewenangan itu berada pada inspektur tambang,” pungkas Riyadi. Hing ga pu kul 1 8.00 WIB, Inspektur Tambang Provinsi Sumbar, belum melakukan pemeriksaan terhadap lokasi kecelakaan tambang, lubang 34 BMK. Sementara itu, d ua korb an  Redaktur: ALMUDAZI R

yang mengalami luka bakar, tiba di RSUP Dr M Djamil Padang sek itar p ukul 15.13 WIB. Kedu an ya me nd erita luka b ak ar seluas 84 persen, sehingga harus me nd apatkan penan ganan inten sif dari tim med is. Ke du a korban dilarikan ke ruang surgikal untuk mendapat penanganan pertama. Pantauan Haluan, sebagian besar tubuh kedua korban tampak melepuh dan menghitam. Beberapa bagian lain terlihat dibaluti perban putih yang basah. Selain itu, korban juga dipasangkan alat bantu pernapasan. “Tadi dari Sawahlunto sekitar pukul 13.30 WIB, setelah diberi penanganan sementara, melihat kondisi pasien yang butuh penanganan lebih lanjut, ma kan ya langsung dirujuk ke sini (RSUP Dr M Djamil),” kata salah seorang petugas pen giring korban dari RSD Sawahlunto yang tidak menyebutkan namanya. Sementara itu, menurut keterangan ibu dari Ridwan, ia mengetahui anaknya menjadi korban ledakan di lubang tambang batu bara sekitar Pukul 11.00 WIB. Setelah diberi tahu harus dirujuk ke RSUP Dr M Djamil, pihak keluarga tanp a pik ir p anjan g mengiyakan. “Anak saya sudah 25 tahun kerja di tambang. Baru kali ini kena musibah seperti ini,” ucap ibunda Ridwan singkat kepada Haluan. Belum jelas penyebab pasti terjadinya peristiwa ledakan tambang tersebut, karena keluarga enggan berkomentar lebih banyak. Pejab at Pemberi Info rma si dan Dokumentasi (PPID) RSUP Dr M Djamil Padang, Gutafianof, kepada wartawan menyebutkan, kedua pas ien me ngalami luka bakar seluas 8 4 perse n, yang artinya hamp ir seluruh tub uh pasien mend erita luk a bakar. Sementara ini, pihak rumah sakit telah mengambil tindakan medis pertama, sep erti pemb ers ihan luka dan pemasangan kateter dan monitor. “Yang kami khawatirkan pasien berpotensi terkena trauma inhalasi, karena terlalu banyak menghirup udara panas dan asap, tapi itu terus yang kami pantau sekarang. Saat ini, me mang kondisi keduanya masih sadar, tapi ke depan perlu dipantau terus karena luka bakarnya sangat berat, terlebih lagi kalau terkena trauma inhalasi,” kata Gustafianof. (h/isq/Nto)  Lay outer: IRVAND


8

PENDIDIKAN

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

KSM SUMBAR 2017

Ratusan Siswa MadrasahAdu Cerdas Lingkar SMAN 5 PADANG

Siap Laknakan UNBK PADANG, HALUAN— SMAN 5 Padang siap laksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 10 April mendatang. Pasalnya, sekolah ini sudah memberikan pembekalan baik secara teknis maupun kesiapan mental siswa. “Pihak sekolah sudah memberikan bekal yang cukup kepada siswa untuk melaksanakan UNBK. Sehingga, untuk UN mendatang, seluruh siswa sudah siap 100 persen untuk menghadapi ujian,” kata Kepala SMAN 5 Padang, Yenni Putri. Yenni mengatakan, untuk membantu siswa dalam menghadapi UNBK, sudah dilakukan simulasi ujian sebanyak 2 kali dan Try Out secara Online . Dengan adanya latihan secara langsung menggunakan aplikasi komputer, membuat siswa lebih mungerti dan paham cara mengerjakan ujian secara Online. “Saat simulasi UNBK, seluruh siswa kelas XII diajarkan bagaimana cara mengaplikasikan komputer dan cara menjawab soal yang ada di program,. Sehingga, sewaktu ujian, mereka tidak lagi merasa canggung dalam menjawab soal,” ucapnya. Demi kelancaran proses UNBK yang baru pertama kali dilaksanakan SMAN 5 Padang, Yenni mengatakan, seluruh sarana dan prasarana yang ada di sekolah disiapkan dengan sebaik mugkin, serta mendatangkan tim operator yang handal di bidang teknologi dan komputer. Lanjutnya, dalam UNBK tahun 2017, akan diikuti oleh 300 siswa yang terbagi atas tiga sesi. Dimana, sebanyak 292 siswa SMAN 5 Padang dan 8 orang siswa gabungan dari sekolah lain. “Prosesujian akan dibagi menjadi tiga sesi.Masingmasing sesi terdiri atas 100 orang.” Katanya. Rivan Aprinaldo, siswa kelas XII IPA 5 mengatakan, kesiapannya untuk menjalani UNBK sudah sekitar 80 persen. Dari segi teknis dalam menghadapi ujian ia sudah mengerti dengan menggunakan komputer, namun, ia masih harus mempersiapkan mentalnya. “Secara teknis saya sudah siap 100 persen, karena sudah sering di lakukan simulasi oleh pihak sekolah. Namun secaramental, saya masihsedikit takut dan cemas,” katanya. Ia berharap, agar proses UNBK berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala sewaktu melaksanakan ujian. (h/mg-eby)

PADANG, HALUAN - Meski diguyur hujan sejak semalam, tapi tidak sedikitpun menyurutkan langkah ratusan siswa madrasah untuk menuju MTsN 6 (Model)Kota Padang. Kedatangan siswa ini untuk mengikuti iven tahunan Kompetisi Sains Madrasah VI tingkat provinsi Sumatera Barat yang digelar di MTsN 6 (Model)Padang,Selasa (28/3). Karna diguyur hujan, acara pembukaan yang sedianya dilaksanakan di lapan gan, terpaksa dipindahkan ke Mushalla MTsN Model Padang. Meski dipindahkan, namun tidak me ngurangi khidmatnya acara pembukaan

yang juga dihadiri Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sumbar H. Bustari, Kepala Bidan g Pendidikan Madrasah (Penmad) H. Artis Arjun, Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) H. Kardinal dan seluruh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten/Kota se Sumatera Barat. Dalam Sambutannya saatmembuka kegiatan ini, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sumatera Barat H. Salman memotivasipara siswa u ntu k b erkompetisi secara seh at. ‘Tu njuk an kepercayaan diri adinda sekalian. Mudah-mudahan bisa mengikuti perlombaan dengan baik dan meraih hasil terbaik’, pesan Salman. Kakanwil juga mengingatkan agar hasil perlomb aan ini bisa menjadi ajang evaluasi bagi stakeholder pendidikan madrasah khususnya di wila-

yah Ke me nterian Agama Prov insi Sumatera Barat. ‘ Jadikan ajang KSM ini seb agai med ia evaluasi un tuk mengetahui sejauh mana keberhasilan madrasah dalam membina anak didiknya. Bagi yang belum berhasil, jadikan (KSM-red) iniun tuk me mp erbaiki sistem pendidikan madrasah agar bisa menjadikan madrasah lebih baik dan lebih baik madrasah seperti motto yang dicanangkan Menteri Agama’, tambah Salman. Sementara dalam laporannya, ketua p an itia yang juga meru pakan Kepala Bidang Penmad Kanwil Kemenag Sumbar Artis Arjun menyampaikan kegiatan yang menjadi agenda tahun an Direk torat Je nderal Pendidikan Islam Kemenag RI ini bertujuan meningkatkan mutu pendidikan sains di madrasah. ‘Secara umum kegiatan ini bertujuan me ning katka n mu tu

pendidikan sains di madrasah secara komp rehensif melalui p en umbu hkembangan budaya belajar, kreativitas dan motivasi meraih prestasi terbaik dalam ridha Allah SWT dengan kompetisi yan g sehat d an me njunjung ting gi sp ortiv itas dalam nilai-nilai Islam dala m me mpelajari d an memahami sains’, tegas Artis. Artis menambahkan, pada ajang kali ini akan dilombakan 11 bidang yaitu tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) Matematika dan IPA. Pada tingk at Mad rasah Tsanawiyah (MTsN) Matem atika, Fisika dan Biolo gi. Sed an gk an u ntuk tingk at Mad rasa h Aliyah (MA) Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Geografi dan Ekonomi. Yang berbeda den gan pelaksan aan KSM sebelumnya adalah pada setiap soal mata pelajaran ditambahan soal tentang Agama Islam. (h/vie/*)

Perlindungan Guru sebagai Profesi yang Profesional M

ENURUT UU No. 14 tahun 2005 Gu ru adalah pend idik p rofesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada PAUD, jalur pendidikan formal, pendidikan dasar dan menengah. Dengan demikian, pendidikan dan guru merupakan satu mata rantai yang saling berkaitan erat. Artinya pendidikan akan terlaksana dengan baik jika ditunjang oleh Sumber Daya Gu ru yang bagu s. Oleh karena itu, g uru se bagai ujung tom bak pendidikan perlu diakui secara keprofesian, sebagai salah satu profesi yang professional dan perlu mendapatkan p engakuan dan perlindungan secara hukum. Selain itu, Profesi guru mendapatkan perhatian khusus oleh pemerintah baik itu, kewajiban guru serta pemenuhan hak yang melekat pada seorang guru. Mendapatkan kehidupan yang layak, perlindungan dari hukum, dan perlindungan atas hak kreativitasnya. Seiring d en gan p erkemb an gan zaman dan kemajuan ilmu pengetahuan, terasa profesi guru perlu perlindungan atas segala bentuk tindakan yang dilakukan oleh guru dalam rangka mencerdaskan anak bangsa. Namun demikian, realitas dalam kehidupan

Oleh: HENDRI, S.Pd. ( Guru SDN 09 Belakang Balok, Bukittinggi )

guru saat ini, secara finansial, profesi guru sudah dikatakan layak dengan adanya tunjangan profesi bagi guru yang memiliki sertifikat pendidik yan diakui. Hal ini tentunya sangat memotifasi para guru untuk giat berkarya untuk mencerdaskan anak bangsa. Tetapi, secara hukum semua perilaku yang d ilaku kan oleh gu ru se rta akibat yang ditimbulkan berupa ketimpangan dan kesalahan yang muncul ketika guru mendidik dan mengajar, profesi guru belum lagi mendapatkan

perlindungan hukum secara kuat sesuai dengan profesinya. Hal ini ten tun ya berpijak pada pengalaman dan realita saat ini, seperti beberapa kasus yang menimpa beberapa orang guru di tanah air Indonesia. Merek a terkait k asu s p idana yang sen gaja d ipidanakan oleh orang tua siswa, siswa itu sendiri terhadap guru atas apa yang dilakukan oleh guru. Ada guru yang dikasuskan karena mengusir muridnya dari ruang kelas, guru yang dipidanakan karena mencubit siswanya, dan masih banyak hal lain lagi. Saat ini secara profesi guru belum terlindungi. Beberapa cara yang dapat dilakukan terhadap Perlindungan guru sebagai profesi yang professional, yaitu; mengkaji kembali profesi guru, menguatkan pera turan yang berkaitan dengan guru, meng aktifkan peranan organisasi guru, dan merujuk kembali Tri Pusat Pendidikan. Mengingat profesi guru merupakan salah satu profesi yang professional, mak a p em erin tah tela h mem b uat peraturan yang mengatur tentang hak dan kewajiban guru. Namun peraturang yang telah dibuat belum terlaksana dengan baik secara operasional di lapangan. Hal ini terbukti meskipun sudah ada aturan yang mengaturnya tetapi, guru masih saja di kasuskan. Ten tu ini me njadi salah sa tu bu kti

lemahnya peraturan itu. Sesuai dengan kenyataan saat ini, maka pera turan tersebut harus dikaji ulan g kembali dan perlu direvisi agar lebih kuat lagi dan lebih operasional. Kita juga mengenal adanya organisasi profesi guru yang diakui misalnya, PGRI, IGI, dan KKG/ MGMP. Namun organisasi ini meskipun sudah ada sejak lama, belum tersosialisasi se cara me nyeluru h bagi kalangan guru-guru di daerah. Untuk itu, kita perlu mengaktifkan kembali organisasi terse bu t se suai dengan tugas dan fu ngsinya ma sing -mas ing. San gat disayangkan jika PGRI dan IGI tidak b isa melind u ng i d an me mbaantu anggotanya yang terlibat kasus hukum. Selanjutnya, Ki Hajar Dewantara pernah mengatakan bahwa pendidikan berlangsung didalam lembaga sekolah, keluarga dan masyarakat. Sistem yang disebut sebagai Tripusat Pendidikan ini dijadikan sebagai strategi dalam upaya pengembangan pendidikan yang didasar kan kebudayaan dan kebangsaan sebagai upaya penang kalan terhadap kebudayaan dari luar yang tidak mendidik sesuai dengan budaya timur. Sistem tripusat pendi dikan membutuhkan realisasi diantaranya dengan membuat inspirasi dan membangun perasaan saling bekerja sama dan mengem bangkan dayasaing diantarasiswanya.

PARIWARA DINAS KOPERASI UKM SUMBAR PENGAWASAN DAN PEMERIKSAAN KOPERASI

ZIRMA YUSRI, Kepala Dinas Koperasi, UKM Sumbar.

DINAFEBRIYANTI, Kabid Pengawasan dan Pemeriksaan Koperasi.

TIM Satgas Pengawasan Dinas Koperasi, UKM Sumbar melakukan uji petik pengawasan di KPRI SMP 1 Batang Anai, Padang Pariaman..tif

TIM Satgas Pengawasan Dinas Koperasi, UKM Sumbar melakukan uji petik pengawasan ke KPRI RSAM Bukittinggi.

TIM Satgas Pengawasan Dinas Koperasi, UKM Sumbar memeriksa buku laporandi KPRI SMP 1 Batang Anai, Padang Pariaman.. www.harianhaluan.com

Jika Bermasalah, Izin USP Koperasi Dicabut S

ESUAI UU No. 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, pemerintah melalui dinas yang membidangi koperasi di provinsi dan kabupaten/kota, wajib melakukan pengawasan koperasi. Koperasi yang menjalankan usa ha simpan pinjam sa at ini, relevan dengan institusi yan g b erg erak d i sek tor keuan gan lainnya, yaitu keputus an usaha menghadapi resiko kredit, resiko operasional dan resiko likuiditas. Seh ing ga orien tasi keb ijakan pen gawasan mestinya b erbasis pada ketiga resiko tersebut. Karena itu, Dinas Koperasi, UKM Provinsi Sumbar akan selalu me ngawasi se tiap keg iatan koperasi, khususnya Usaha Simpan Pinjam (USP) oleh Koperasi. Bila d itemuk an koperas i yang melaksanakan kegiatan USP yang tidak benar atau menyalahi aturan, seperti berkedok koperasi investasi ilegal, akan diberikan sanksi . “Ko peras i simpan p injam atau USP Ko p erasi mem iliki potensi cukup besar dalam men gelola ekono mi ma syarak at. Untuk itu perlu diawasi dengan baik oleh pemerintah agar tidak menimbulkan resiko yang berdampak langsung terhadap anggota dan menurunkan kredibilitas serta reputasi koperasi di mata masyarakat,” kata Kepala Dinas Koperasi, UKM Sumbar, Zirma Yusri. Pengawasan koperasi ini dilakukan oleh aparatur sipil negara yang ditetapkan sebagai Satuan Tugas (Satgas) Pengawas Koperasi. Satgas pengawas koperasi di Sumbar berjumlah 62 o rang , terdiri dari 5 orang di provinsi dan 3 orang di masing-masing kabupaten/kota. “Sekarang dengan OPD baru, dibentuk bidang tersendiri untuk pengawasan koperasi ini, yaitu Bidang Pengawasan dan Pemerik-

TIM Satgas Pengawasan Dinas Koperasi, UKM Sumbar melakukan uji petik pengawasan di KPRI SMP 1 Batang Anai, Padang Pariaman.

sa an Kop era si,’’ tera ng Zirma Yu sri yang didamp ingi Kab id Pengawasa n d an Peme riksa an Kop erasi, Dina Febriyanti dan Kasi Pemeriksaan Kelembagaan dan Usaha Simpan Pinjam Koperasi, Donny Ubani. Ling ku p kerja bid ang ini adala h Pengawasan dan Pemeriksaan Koperasi Simpan Pinjam/ Usaha Simpan Pinjam oleh koperasi yang keanggotaannya lintas k abu p aten /kota d en gan lima ruang lingkup pengawasan, yaitu Aspek Penerapan Ke patuhan, Aspek Kelembagaan, Aspek Usaha Simpan Pinjam, Aspek Penilaian Kesehatan Usaha Simpan Pinjam, Aspek Penerapan Sanksi. Saat ini, Koperasi Simp an Pinjam/USP oleh Koperasi yang terdata jumlahnya mencapai 3.231 unit. Dari penilaian kesehatan USP Koperasi yang dilakukan pada 20 16, baik KSP/USP/KSP Pembiayaan Syariah/USP Pembiayaan Syariah yang dilakukan penilaian kesehatannya sebanyak 719 usaha simpan pinjam koperasi, dinyatakan sehat sebanyak

200 unit koperasi. Sebanyak 479 unit kategori cukup sehat, 34 unit dalam pengawas an dan 4 un it berada dalam pengawasan khusus. ‘’Koperasi yang sehat itu salah satun ya ad alah PKP RI yan g melayani seluruh KPN di Sumbar dengan tingk at pengembalian pinjaman baik, tingkat kemacetan d ibawah 1 0 p ersen dan p ara peminjam terdata jelas, lengkap dengan proposal kegiatan,’’ katanya. Untuk koperasi dengan prediket cukup sehat, umumnya terkendala pada penilaian kinerja keuangan dan kelembagaan. Sedangkan koperasi dengan pengawasan khusus, dalam pengawasan dan pemeriksaan ditemukan praktik p enyelewen angan keuangan oleh pen gelola atau intervensi pengurus terhadap manager koperasi. “Kita berharap, Pemkab/Pemko melalui dinas terkait dap at melakukan pengawasan koperasi sehingga tidak ada yang tersangkut masalah hukum,’’ terang Zirma Yusri.  Redaktur: Dodi Nurja

Guna meminimalisir permasalahan koperasi tidak sehat ini, ke depan pihaknya akan memberikan sanksi. Sebelumnya, Dinas Koperasi, UKM Sumbar akan melakukan uji petik. Targetnya tahun ini akan dilakukan uji petik pada 110 Usaha Simpan Pinjam Koperasi dan 35 koperasi unggulan simpan pinjam. Dari hasil uji petik itu, bila ditemukan koperasi bermasalah ak an d ilak u k an an alisa d an telaahan. Selanjutnya sesuai Permen No. 17 Tahun 2015 tentang Pengawasan Kop eras i, tindak lanjut dari temuan lapangan itu dapat b erupa rekomend asi dan pembinaan, dilanjutkan dengan teguran tertulis sebanyak 2 kali. Selanjutnya jika sanksi teguran tertulis tida k dihirauk an, akan dilakukan sanksi larangan untuk menjalankan fungsi sebagai Pengurus atau Pengawas Koperasi. “Jika sanksi tersebut tidak dihi raukan juga, maka izin USP akan dicabut. Bahkan bisa dire komen dasikan untuk pembu baran oleh menteri,” terangnya. (h/*)  Layouter: Yohanes


PADANG

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

9

Buruh Bangunan Tertangkap Nyabu PADANG, HALUAN — Polsek Padang Barat mengamankan seorang pelaku penyalahguna narkotika jenis sabusabu, Selasa (28/3) malam sekitar pukul 21.00 WIB di Jalan Veteran, atau tepatnya di depan KFC Veteran. Tim opsnal yang dipimpin oleh Kanit Reskrim, Ipda Saharudd in berhasil menangkap seorang buruh bangunan bernama Rian Pramalindo alias Dedek (23), warga Seberang Palinggam, Kecamatan Padang Selatan disaat dirinya sedang berada didalam perjalanan dengan menggunakan sebuah taksi. Penangkapan pelaku sendiri berhasil menarik perhatian pengguna jalan yang kebetulan melintas dan warga sekitar yang berada tidak jauh dari lokasi penangkapan. Awalnya masyarakat menduga ada aksi kejahatan seperti perampokan atau kejahatan sejenis lainnya. Setidaknya itulah yang diungkapkan oleh Fredi (26). Dirinya yang kebetulan tengah melintasi jalanan tersebut sempat dikagetkan dengan aksi polisi yang menyalip taksi di Jalan Veteran tersebut. “Tidak lama kemudian, saya melihat seseorang keluar dari taksi dan tangannya sudah terborgol pak,” ucapnya kepada Haluan. Sementara itu, Kapolsek Padang Barat, Kompol Syahrul Chan menyebut bahwa pelaku merupakan Target Operasi (TO) dari polisi karena diduga sudah lama terlibat dalam penyalahgunaan barang haram tersebut. Dari pelaku, polisi berhasil menyita sejumlah barang bukti (bb), diantaranya satu paket kecil sabu-sabu yang dibungkus dalam uang Rp50 ribu sebanyak dua lembar, satu buah pirek dan satu buah jarum suntik yang terbungkus dengan kertas koran. “Tersangka sudah kami amankan dan dari keterangan tersangka kami akan kembangkan adanya kemungkinan pelaku atau penyalahguna narkoba yang baru serta sasaran edar barang haram pelaku ini,” sebut Syahrul. (h/mg-adl)

ILUSTRASI

PERMINDO MACET — Kondisi lalu lintas macet saat memasuki kawasan Permindo, Padang, Rabu (29/3). Kemacetan selalu terjadi di kawasan ini saat sore, karena selain banyaknya angkutan umum yang menunggu dan menurunkan penumpang, juga karena saat sore hari para pedagang mulai berjualan. HUDAPUTRA

JALAN RUSAK PARAH SEPANJANG 4,2 KM

Warga Sungai Pisang Terisolir PADANG, HALUAN—Sebanyak 2.520 jiwa dari 420 Kepala Keluarga di Kelurahan Sungai Pisang Kecamatan Bungus Teluk Kabung harus mengalami penderitaan selama puluhan tahun, akibat akses jalan yang rusak parah. Hal ini disampaikan oleh salah seorang tokoh masyarakat Sungai Pisang Sasti Karman. Ia men uturkan, warga Sun gai Pisang su dah sek ian tah un menderita, akibat infrastruktur jalan yang sudah tidak layak. “Kami ini sudah menderita puluhan tahun. Padahal kami masih bahagian dari wilayah Kota Padang. Tapi pembangunan tidak sampai kami rasakan kesini,”ujarnya saat pertemuan dengan anggota DPD RI Emma Yo han na di Sun gai Pisan g, kemarin. Ia me njela skan , ak ibat akses jalan yang rusak membuat pembangunan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat semakin lambat. Masyarakat sa ngat kesulitan un tuk men ingk atk an p ereko no mian , karena akses yang sulit dengan berbagai pihak dari luar. “Permasalahan jalan merupakan kunci utama untuk melakukan berbagai pembangunan di Sungai Pisa ng. Jika jalan telah dapat diselesaikan, perma sa lah an lain akan d ap at dengan mudah diselesaikan, ”ujarnya. Pantauan Haluan, kondisi jalan rusak parah dimulai dari PLTU Teluk Sirih hing ga ke Sungai Pisang . Pen gen dara

harus sangat berhati-hati ketika melewati jalan tersebut, jika lengah sedikit saja pengendara teru tama sepeda motor bisa terjatuh. Sepanjang jalan masih dipenuhi bebatuan, dan ketika ad a kend araa n mo bil yang beradu terp ak sa sa lah sa tu harus berhenti. Karena jalan yang tidak terlalu lebar. Kondisi ini juga diperparah apabila h ujan turu n, jalan an akan semakin licin dan sangat berbahaya untuk dilalui. Selain itu juga ada terlihat beberapa titik longsor. Selain Sasti, tokoh masyarakat lain Nas me ngatakan, orang tua di Sungai Pisa ng selalu mengalami ketaku tan setiap kali hujan turun. Mereka men gk h awatirk an an ak nya yang pergi bersekolah karena selain jalan yang rusak, daerah terse bu t juga sa n gat rawan longsor. ”Kami tidak bisa tenang kalau anak belum sampai dirumah, takut terjadi terjatuh di jalan ataupun terkena longsor,”ucapnya. Nas juga menuturkan, orang tua di Kelurahan Sungai Pisang pun harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit agar anaknya bisa bersekolah.

SEJUMLAH Kendaraan sangat kesulitan ketika melewati jalan dari PLT U Teluk Sirih menuju Sungai Pisang. Warga setempat berharap agar pemerintah segera memperbaiki jalan untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan ekonomi masyarakat. MELATIOKTAWINA

Jika tidak mempunyai sepeda motor pribadi, orang tua minimal harus mengeluarkan ongkos sekitar Rp 50 ribu untuk ongkos pulang pergi. On gkos ojek d ari PLTU Teluk Sirih Sumbar ke Sungai Pisang mencapai Rp20 ribu, tentunya u ntuk pulang d an p ergi men gh abisk an Rp4 0 ribu. Belum lagi d itam bah dengan ongkos angkutan umum yang h arus dikeluark an untuk menuju ke sekolah. ” Bayang kan sa ja, kami h aru s men g eluarkan b iaya Rp50 ribu untuk ongkos anak kes ekola h k aren a me man g tidak ada an gk utan u mu m yang sa mp ai ke Sungai Pisang,”ucapnya. Ia mengatakan, masyarakat Sungai Pisang sangat berharap agar pemerintah Kota Padang seg era mem p erb aiki ak se s jalan . Pemb an gu nan yang ada jangan hanya fokus dipusat kota, tetapi daerah pinggiran sebaliknyalah yang menjadi prioritas utama. Sementara itu, Lurah Teluk Kabung Selatan Sungai Pisang Nurhayati mengatakan, pihaknya sudah sering

membicarakan perihal jalan ini kepada Pemerintah Kota Padang. Namun akibat status jalan yang kewengannya berada di Provinsi Sumatera Barat, membuat pihak pemko tidak bisa berbuat banyak untuk memperbaiki jalan. “Rabu (29/3) malam saya akan bertemu dengan Wakil Gubernur Nasrul Abit membicarakan terkait permasalahan jalan yang memb uat p em ban gunan di Sun gai Pisa ng lambat,”ujarnya. Nurhayati melan jutkan , pihaknya pun sudah bertemu d en gan Balai Ja lan un tu k membicarakan persoalan perbaikan jalan. Namun akibat adanya persoalan pembebesan lahan yang belum selesai dari PLTU Teluk Sirih hing ga ke Mandeh karena adanya hutan lind un g mak a un tuk tah un 2017 anggaran perbaikan jalan pun telah ditarik kembali. ”Pih ak Balai Jalan tidak bisa mengaspal jalan, karena pengerjaannya yang sepaket. Tidak bisa han ya jalan d ari PLTU Teluk Sirih ke Sungai Pisang yang diperbaiki. Kemungkinan akan direncanakan lagi pada perencanaan pembangunan 2018,”ujarnya.

 Redaktur: Afrianita

www.harianhaluan.com

Ia san gat berharap Jalan sep anjan g leb ih ku rang 4,2 Km dari PLTU Telu k Sirih hingga ke Sungai Pisang dapat segera diperbaiki. Ia mengaku, untuk masalah pembebasan lahan tidak ada ditemukan, semua warga pun sa ngat me ndu ku ng bahk an tidak akan me nuntut p roses ganti rugi asalkan jalan dapat diperbaiki. “Jika permas alahan jalan ini dap at d ituntaskan, k ami yakin permasalahan lain akan dapat diselesaikan,” Sementara itu, Emma Yohanna anggota DPD RI dalam tinjauan langsung ke lapangan mengatakan, sejak tahun 2013 berkunjung ketempat ini belum ada peru bahan bera rti yang dirasakan. Kondisi jalan masih rusak parah dan persoalannya tidak kunjung selesai. Padahal Sungai Pisang mempunyai potensi wisata yang besar jika dikelola dengan baik. “Ini harus menjadi perhatian khusus untuk segera dicarikan solusinya. Jangan biarkan lagi masyarakat tambah menderita akibat jalan yang tidak kunjung diperbaiki,”katanya. Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umu m Ko ta Padang Fatriaman Noer mengatakan perbaikan jalan berada pada kewenagan pusat. Pemerintah Kota Padang bu kan nya tidak mau untuk melakukan perbaikan dan juga bukan masalah tidak ada dana. Jalan tersebu t sud ah ma suk dalam program strategis nasional. Jadi pengelolaannya merupakan kewenangan pusat. “Sek aran g merek a sedang p ro ses lelang . Mu dahmudahan segera ditangani sehingga akses jalan ak an jauh lebih baik,”ujarnya (h/mg mel)

 Layouter: S yamsul Hidayat


10

PADANG

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

TERJARING RAZIA PEKAT

Dipulangkan dengan Mobil Patroli PADANG,HALUAN — Guna memberikan efek jera untuk pelaku maksiat, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang setelah melakukan tes HIV / AIDS akan mengantar pelaku pulang ke rumah dengan mobil patroli. “Ya, terhitung 1 Ap ril 201 7 nan ti, setiap pelaku maksiat yang terjaring razia akan diberi sanksi yakni tes HIV / AIDS dan dian tar pulang dengan mobil patroli kita,” ungkap Kepala Satpol PP Kota Padang, Dian Fakri, Rabu (29/3). Dian mengatakan, upaya ini dilakukan untuk memberikan efek malu kepada pelaku maksiat dengan warga d i ling ku ngan tem pat tinggalnya. Dik atak ann ya lagi, pelaku maksiat yang sudah sering terjaring atau positif terjangkit HIV / AIDS akan diserah kan ke Dinas Sosial untuk dibina. “K ita tidak ingin ad a yan g berb uat mak siat d i ma nap un di Padang ini,” tegas Kasatpol PP. Dian berharap perhatian, dukungan dan pembinaan dari o ran gtua, guru, d an seluruh elemen masyarakat

Sungai Sapih Laksanakan Progul

BERSIHKAN DANAU — Sejumlah petugas tengah membersihkan sampah di Danau Cimpago, Padang, Rabu (29/3). Danau Cimpago yang merupakan danau buatan yang dibangun oleh Pemerintah Kota Padang, sebelumnya sempat dijadikan wisata bebek air. Namun, Danau Cimpago yang berada dekat dari wisata Pantai Padang, kini tidak akan dijadikan lokasi wisata lagi. HUDA PUTRA

Gunung Panggilun Dukung Kelurahan Cerdas Bencana PADANG, HALUAN — Kota Padang merupakan salah satu daerah yang rawan dari bencana baik gempa bumi, longsor, banjir bandang, angin kencang dan lainnya. Oleh karena itu, perlu penerapan sebuah konsep bagi masyarakat agar mampu untuk cepat tanggap serta bijak dalam menghadapi berbagai bencana yang terjadi. “Kita akan terus menerapkan konsepkonsep demi membe rikan kenyamanan, kesiap-siagaan serta menghilangkan rasa trauma pasca bencana terjadi bagi masyarakat,” terang Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Padang Edi Hasymi sewaktu menerima kunjungan Lurah Gunung Pangilun Andi Amir beserta pengurus Kelompok Siaga Bencana (KSB) Gunung Pangilun di kantornya, Rabu (29/3). Edi menyebutkan, dalam menyikapi be ncana memang memerlukan ko nsep sebagai edukasi yang dilanjutkan dengan sosialisasi. Dan dalam menyosialisasikannya kata Edi, diutamakan bagi kawasan keramaian seperti halnya pasar, mal, sekolah-sekolah dan lainnya. Sebagaimana Kota Padang cukup banyak sekali sekolah-sekolah yang berada di “zona merah” sehingga perlu adanya sosialisasi tentang kebencanaan kepada masyarakat serta warga sekolah. “Dari survey yang telah kita lakukan, memang masih banyak masyarakat kita yang belum paham terhadap masalah kebencanaan. Atau kira-kira hanya sekitar 30 persen saja yang mungkin paham,” ujarnya. Lebih lanjut katanya lagi, menyikapi itu pihakny a bersama KSB serta organisasi kebencanaan lainnya akan terus menyosialisasikan maupun secara “door too door” ke rumah-rumah masyarakat. Sehingga masyarakat akan memiliki ilmu pengetahuan dan tahu apa yang harus dilakukan sewaktu terjadi dan pascabencana. “Maka itu, ki ta sudah meluncurkan Program Padang Masyarakat Cerdas Bencana, Sekolah Cerdas Bencana dan nantinya akan dilanjutkan dengan Kelurahan Cerdas Bencana. Alhamdulillah, pelaksanaannya terus berjalan dengan dibantu oleh Dinas Sosial, berbagai LSM seperti Kogami, KSB, Sibad, RPB, PMI dan lainnya. Semoga saja dengan itu dapat mengurangi risiko sewaktu terjadi bencana di kota ini,” imbuh Edi. Sementara itu, Lurah Gunung Pangilun Andi Amir bersama KSB Gunung Pangilun sangat menyambut baik adanya program BPBD Padang yakninya membuat Kelurahan Cerdas Bencana di Padang. Kelurahan Gunung Pangilun pun kata Andi, menyatakan siap untuk menjadi kelurahan cerdas bencana karena sangat penting bagi keselamatan masyarakat. “Maka itu kita di Gunung Pangilun, akan melakukan penyuluhan tentang kesiapsiagaan bencana bagi masyarakat. Selanjutnya memasang himbauan tentang cerdas bencana di pusat-pusat keramaian seperti di masjid-masjid, sekolah, kantor pemerintah dan swasta serta disusul di rumah-rumah warga. Kita berharap, warga kita yang tinggal tidak jauh dari pantai ini bisa selamat dan tahu apa yang dilakukan ketika bencana terjadi,” bebernya bersemangat. (h/rel) www.harianhaluan.com

Kodim Tinjau Panen Gabah PADANG, HALUAN — Komandan Kodim 0312/Padang Letkol Kav Eryzal Satria, S.E. selaku team penanggungjawab serapan gabah (sergap), meninjau panen gabah di kelompo k tani Primordia Indah sawah milik Ridwan di Kelurahan Batuang Taba kecama tan Lub u k Begalun g Kota Padang, Rabu (29/3). Pada kunjungannya tersebut, pihaknya menyampaikan Babinsa jajaran Kodim 0312/Padang agar tidak segan-segan untuk turun langsung ke sawah membantu petani mengolah lahan persawahannya, dan mendampingi petani dalam rangka panen padinya. Jik a peta ni men emui kendala, maka babinsa akan berkord inas i den gan tim p en yuluh pertanian d an kelom pok tani

tersebut untuk mencari solusin ya, teru tama d alam b idan g penyaluran pupuk bersubsidi ke petani seh ingga pu pu k yang diperuntukan untuk petani sesuai dengan ketentuan yang ada karena akan berpengaruh kepada hail panen petani. Selain itu, p ihakn ya juga berharap kepada kelompok tani Primordia Indah agar semangat lagi mengurus kelompok taninya, p erh atikan kelu han ang g ota kelompok tani dan musyawarahkan permasalahan yang ada di lapangan dengan instansi terkait seperti babinsa. “Guna mencari solusi yang terbaik demi keberhasilan petani untuk mendapatkan hasil yang memuask an, serta tercapainya serapan gabah dan target swasem-

kepada generasi muda Padang saat ini. Sebab, Satpol PP selama ini hanya membina mereka yang menyimpang selama 1 x 24 jam saja. “Kita hanya punya waktu 1 x 24 jam untuk membina mereka. Sebelumnya tentu kita mengharapkan perhatian dari lingkungan terdekat seperti orangtua dan lainnya agar anak kemenakan kita tidak berbuat maksiat,” harapnya. Dian mengimbau kepada seluruh generasi muda Kota Padang agar terjau h dari perbuatan menyimpang dan melanggar. Remaja di Kota Padang diharapkan menjadi agen perubahan. “Sekarang tidak zamannya lagi bermaksiat ria. Berk aryalah, malula h. Yan g lain su d ah bicara jih ad , kebangkitan Islam, kita masih juga memikirkan melakukan yang h aram, malulah,”ujarnya. (h/mg-mel)

bada pangan daerah terutama untuk meningkatkan kesejahteraan petani tersebut,” katanya. Lanjut Komandan Kodim, jangan permainkan penyaluran pupuk kepada petani, bagi yang terlibat dalam penyaluran pupuk kepada petani tersebut diharapkan tepat waktu, sehingga tidak mempersulit petani untuk memupuk padi yang mereka tanam dan tidak me mp en garu hi kep ad a perkemb an gan ma sa tumb uh padi tersebut yang nantinya akan mem berikan hasil yan g me muaskan pada masa panen. Had ir pada ac ara terse but Wadan Ramil 04/Lubeg, Kasiter Kodim 0 312/Padang, PPL setem pat, anggota Bulog, ketua kelo mpo k tan i d an Bab insa setempat. (h/mg-ina)

PADANG, HALUAN — Kelurahan Sungai Sapih, Kecamatan Ku ranji targ etkan tercapai pembangunan prog ram u ng g ulan (p rog ul) dengan membetonisasi ruas jalan yang rusak. Lurah Sungai Sapih, Yeni Eneri (44) mengatakan, saat ini banyak ruas jalan yan g ad a d i lin gk u n gan masyarakat sudah rusak parah. Untuk mengatasi rawannya terjadi kecelakaan pada ruas jalan tersebut, ma ka secepatnya akan di lakukan proses betonisasi. Yeni mengatakan, yang menjadi sasaran utama dalam perbaikan jalan ini adalah seluruh jalan yang ada di 13 RW Kelurahan Sun gai Sapih. Bagian jalan yang rusak parah akan menjadi sasaran pertama perbaikan. “Jalan yang sudah rusak parah dan berlubang, akan menjadi prioritas dalam proses perbaikannya,” ucapnya.

Ia mengatakan, program ini se dang d alam p ro se s perencanaan d an pemantauan ke lokasi. Dalam tahun ini direncanakan akan diaspal atau d ibeton isas i bagian yang rusak parah. Lanjutnya, untuk bantuan dana diperoleh dari Pemerintah Kota Padang, DPRD Kota dan provinsi. Dengan adanya bantuan tersebut, semakin memudahka proses pengerjaan. Sehingga, dalam tahun ini bisa diselesaikan. Bah arudin (52 ), warga yang tinggal di Kelurahan Sungai Sapih mengatakan, akses jalan utama menuju rumahnya sudah rusak berat dan berlubang. Jika musim hujan, sangat rawan terjadi kecelakaan. “Saya berharap perbaikan jalan akan segera dilakukan, sehingga akses pengguna jalan semakin mudah dan berjalan lancar,” katanya. (h/mg-eby)

ANGGARAN TAK ADA

Teater Tambud Tak Bisa Dimanfaatkan PADANG, HALUAN — Komisi V DPRD Sumbar menyesa lkan tea ter utama d i Un it Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya (Tambud) yang biasa digunakan masyarakat untuk pagelaran seni tak bisa dimanfaatkan. Penyebabnya karena adanya kerusakan yang terjadi pada hampir seluruh AC pada gedung teater utama Tambud. Akan diperbaiki, pihak UPTD Tambud mengaku tak memiliki anggaran untuk biaya perawatan sarana prasarana. Pada saat tinjauan ke UPTD Tambud, Senin (27/3), Ketua Komisi V DPRD Sumbar, Hidayat dan Anggota Komisi V Syaiful Ardi menyesalkan tak bisa dimanfaatkannya gedung teater utama di Tambud ini. Hid ayat mengatakan, seluruh aset strategis yang berfun gsi mend ukun g kegiatan kebudayaan me stinya dijaga baik oleh dinas terkait. Jika tak ada perhatian untuk itu, sebut Hidayat, sama halnya p emerintah pro vinsi melalui Dinas Kebudayaan tak pu nya kepedulia n terh ad ap pembangunan kebudayaan itu sendiri. “K alau se perti ini sa ma halnya kepala dinas kebudayaan tak paham manajerial organisasi. Ngapain saja kerjanya, me stinya kon sulida si antara dinas d an UPTD terjalin sehingga persoalan seperti ini tak perlu terjadi,” kata Hidayat. Disebut Hidayat, pemeliharaan terhadap aset-aset pendukung kegiatan kebudayaan haru s d ilaku kan k arena, di tem pat itu lah ir bu dayawanbudayawan yang akan membawa nama Sumbar hingga ke

tingkat nasional. “Ekspetasi masyarakat Sumbar terhadap pembangunan kebudayaan sangat besar. Jika tak ditin dak lan juti den gan man ajem en organisas i dan ma najeme n an ggaran yan g baik, harapan masyarakat untuk kebudayaan ini akan sirn a,” kata Hidayat. Lebih lanjut Hidayat meminta Dinas Kebudayaan menjadikan masalah yang ada sebagai perhatian. Jika tak ditindaklanjuti, menurut Hidayat secara pribadi ia akan minta gubernur mengevaluasi kinerja kepala Dinas Kebudayaan. Sementara itu, Kepala UPTD Tambud, Muasri menyebut, tah u n 2 0 16 ged un g teater u tama Tamb ud ma sih b isa

dimanfaatkan masyarakat. Namun karena adanya kerusakan AC, dan UPTD tak memiliki anggaran perawatan, gedung terpaksa tidak disewakan dulu pada umum. “Untuk membeli AC baru atau me mperb aiki kita tak punya anggaran. Satu AC harganya sekitar Rp27 juta, Jika tak pakai AC, kondisi ruangan yang tertutup membuat masyarakat yang memanfaatkan gedung akan merasa tak nyaman, untuk sementara g edun g tidak disewakan dulu,” papar Muasri. Muasri menuturkan, tahun 2017 sekarang UPTD Tambud hanya me nd ap at an ggaran sekitar Rp550 juta. Anggaran ini hanyalah untuk pelaksanaan kegiata n. Untuk Belan ja

TAMAN BUDAYA PADANG Langsung Pokok (BLP) yang didalamnya masuk biaya perawatan sarana prasana, UPTD Tambud tidak memiliki.

 Redaktur: Afrianita

“Kalau terjadi kerusakan kami hanya bisa melaporkan ke dinas dan menunggu perbaikan dilakukan,” ucapnya. (h/len)

 Layouter: S yamsul Hidayat


JURNALISME WARGA

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

11

SENAM PAGI Guna meningkatkan hubungan silahturahmi dan mengikat persaudaraan antar sesama warga di lingkungan tempat tinggal RT 03/ RW 14 Kelurahan Alai Parak Kopi, Padang Utara melakukan senam pagi bersama di lapangan olahraga komplek warga tersebut setiap akhir pekan. AGUS MARDI, Warga Alai Parak Kopi

ANTRAKSI SILEK Sejumlah murid menunjukan antraksi silek di Sekolah Alam Minangkabau, Ulak Karang, Padang, beberapa waktu lalu. Pengenalan nilai tradisi dan budaya kepada anak usia dini dapat melatih anak untuk peduli akan pelestarian budaya. AMI, Warga Kota Solok

ABRASI PANTAI Keindahan matahari terbenam di Pantai Nareh, Kota Pariaman, memang mengundang decak kagum. Namun, keindahan ini seakan bertolak belakang dengan kondisi bibir pantai yang telah mulai tergerus abrasi. Tentu butuh tindakan cepat pemerintah untuk bisa mengatasi abrasi pantai tersebut. BOBBY DORIS, Warga Dadok Tunggul Hitam, Kecamatan Koto Tangah

KAPAL TERBENAM Satu unit kapal terbenam di Muaro Batang Arau, Padang. AMI, Warga Kota Solok.

KUNJUNGI WARGA Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, menyampaikan dengan olahraga motorcross trabas menjangkau dan melihat dari dekat kehidupan masyarakat Sumatera Barat di daerah-daerah. Hari Minggu (26/3) Ialu Gubernur melihat dan mengunjungi masyarakat Palembayan Kabupaten Agam. Ia melihat infrastruktur, perumahan, sekolah, dan kondisi kegiatan masyarakat di sana. HUMASPROV

www.harianhaluan.com

ď Ž Redaktur:Isra Hermanto

ď Ž Layouter: Syamsul Hidayat


12

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

PAYAKUMBUH & LIMAPULUH KOTA

Lingkar

Pengusur Mesjid Dilatih Penyelenggaraan Jenazah PAYAKUMBUH, HALUAN- Penyelenggaraan jenazah, tidak hanya soal mengkafani,menyolatkan, dan menguburkan semata. Namun, banyak sunnah dan ajuran rasul dalam melakukan penyeleng ga raan jenazah. Untuk itu, Pemko Payakumbuh me lalui Bagian Kesra melaksanakan kegiatan pe latihan penyelenggaraan jenazah untuk masyara kat. Kegiatan dimulai dengan pelatihan angkatan pertama di Kecamatan Payakumbuh Barat. Dibuka oleh Walikota Payakumbuh yang diwakili oleh Kabag Kesra, Ipendi Muis di Aula Kantor Camat Payakumbuh Barat, Rabu (29/3). Kegiatan pelatihan penyelenggaraan jenazah ini merupakan masukan dari masyarakat, dalam Musrenbang 2016 yang lalu. Masyarakat menilai, penyelenggaraan jenazah khususnya bagi umat Islam, banyak yang berbeda pendapat. “Oleh karena itu, kita melakukan kegiatan iniagar kegiatan penyelenggaraan jenazah ini kembali pada anjuran dan sunnah yang disampaikan Rasulullah,” ujar Kabag Kesra Ipendi. Sebagai pemateri, Bagian Kesra mengundang narasumber dari unsur MUI, Kemenag, dan mubaligh dari Kota Payakumbuh. Mereka yaitu Kakan Kemenag Drs H Asra Faber, Ketua MUI Payakumbuh, Mismardi BA, kemudian Drs H Zunijar Ibrahim, Desembri Chaniago,Drs H Erman Ali, Hanan Putra Lc, R Awaludin Datuak Paduko Alam, Mjamil Lc dan Ersis Warman. Peserta akan dibekali materi-materi tentang kaifiyat ketika sakratul maut, kaifiyat memandikan jenazah, kaifiyat mengkafani jenazah, mensalatkan jenazah, menguburkan jenazah, serta adab di rumah ahli waris. “Diharapkan, peserta pelatihan ini juga bisa mengajarkan dan mensosialisasikan materi ini kepada masyarakat lain nantinya. Sehinggapenyelenggaraan jenazah ini bisa kembali sesuai sunnah, tidak ada tambahan maupun diku rang-kurangi dalam prosesnya,” kata Iffendi lagi.Para peserta berasal dari utusan masjid dan kongsi kematian di masing-masing kecamatan. (h/zkf)

Pelaku UKM Manfaatkan Internet Marketing PAYAKUMBUH, HLUAN – Bisnis online saat ini bukan lagi barang baru, bentuk peluang usaha yang satu ini tidak lagi menjadi kerjaan orang yang hanya kenal teknologi informasi. Namun telah mewabah ke seluruh lapisan masyarakat di semua kalangan. Baik itu pemula, kaum ibu rumah tanggga maupun pelaku usaha. Dengan kondisi tersebut, maka Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pondok Promosi d ibawah koordinasi Dinas Koperasi dan UMKM bersama PT Telkom Wilayah Sumatera Barat mengadakan pelatihan online marketing selama 2 hari 29-30 Maret 2017, di Gedung Pondok Promosi Komplek Medan Nan Bapaneh, Ngalau Indah. Pealtihan tersebut dibuka Ketua Dekranasda Kota Payakumbuh Henny Yusnita, Rabu (29/3). Dalam sambutannya, Henny mengajak pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk memanfa atkan teknologi informasi dalam bidang pemasaran hasil produk usaha mereka dalam bentuk online marketing. “Memasarkan hasil produk UKM tidak hanya sebatas di Payakumbuh dan sekitarnya saja, kalau bisa menjangkau seluruh Nusantara bahkan negara tetangga. Untuk itu mari kita mencoba untuk memanfaatkan teknologi informasi di bidang pemasaran yaitu online marketing,” ujarnya. “Dalam pemasaran online banyak yang perlu kita perhatikan diantaranya, kualitas produk, ketersedian barang, dan yang paling penting adalah kepercayaan. Berjualan online tidak hanya sebatas laku terjual namun bagaimana kelanjutannya setelah pembeli pertama kali membeli produk yang kita jual, apakah pembeli tersebut akan melakukan pesanan lagi atau tidak, atau dikenal dengan istilah repeat order. Jangan bikin jera pembeli, usahakanlah terjadi repeat order,” terang Henny. Menurut Henny Riza, layanan yang sopan dan santun, cepat dan dipercaya juga membuktikan sipenjual benar-benar serius dalam usahanya secara online. “Pelayanan yang maksimal, quick response, dan dipercaya akan menjadikan pelaku usaha tersebut disukai pembeli. Kemudian jangan lupa memperhatikan masalah harga, sebab harga yang tidak kompetitif juga akan membuat jera pembeli. Harga yang wajar dan kompetitif ikut mempengaruhi intensitas transaksi jual beli, sayang sekali apabila kualitas sedang-sedang saja, dan harga selangit akan membuat pembeli tidak akan kembali belanja,” sebut Henny Riza. Kadis Koperasi dan UMKM Payakumbuh, Dahler didampingi Kepala UPTD Pondok Promosi Niken Agriena menginformasikan, pelatihan ini terlaksana berkat kerjasama dengan PT Telkom Wilayah Sumatera Barat. Diikuti oleh pelaku UMKM di Kota Batiah yang berjumlah 60 orang,terdiri dari 44 pelaku usaha makanan dan 16 dari usaha kerajinan. (h/zkf)

www.harianhaluan.com

Pasutri Penyabu Manfaatkan Murid SD PAYAKUMBUH, HALUAN – Apa yang dilakukan oleh pasangan suami istri (Pasutri) MR dan KM benar-benar membuat masyarakat Kelurahan Koto Tangah, Kecamatan Payakumbuh gempar. Kenapa tidak, untuk menyimpan sabu-sabu miliknya, pasutri itu memanfaatkan anak tetangga yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Orangtua bocah ini sempat shock dan marah melihat ulah dua pengedar ini yang memanfaatkan. Informasi yang dihimpun Haluan, penangkapan pasutri berawal dari informasi warga yan g su d ah resah melihat

aktivitas bisn is haram yang d ilakon i kedu an ya. Polres Payakumbuh yang menindaklanjuti laporan ini lan gsung

turun untuk menggerebek KM di ruma hn ya, Sen in (2 7/8) malam. Namun saat ru mah digeledah, ternyata polisi tidak menemu kan sedikitp un dan alat hisap. Tetapi, KM mengakui bahwa suaminya, MR memang menjual sabu-sabu. Bes oknya, Selasa (28 /3) siang MR pu n p ulan g dan langsung dibekuk polisi yang telah me ng intai ru mah nya sejak semalam. Awalnya MR berkilah dan bersedia seluruh rumah, badan dan motornya d ig eled ah . Da lam peng geledahan tetap saja tidak mem-

b uah kan h asil. Sab u-sab u yang dicari tidak juga ditemukan. Tak hilang akal, akhirnya po lisi terus men desa k MR untuk mengaku dan menunjukkan lokasi penyimpanan narkoba miliknya. Karena terus didesak, akhir nya MR mengaku menyuruh anak tetangganya yang masih SD untuk menyimpan sabu miliknya di dalam tas sekolah yang selalu ia bawa ke sekolah dan di dalam b ingkai fo to ruang tamu tetangganya. Men dengar pengakuan itu, polisi langsung menggeledah rumah

PELATIHAN - Kesra adakan pelatihan penyelenggaraan Jenazah bagi masyarakat umum.

tetangga MR. Penggeledahan ini sempat mengejutkan warga d an tetan gga k aren a tidak menyangka MR dan KM meman faatka n anak SD un tuk menyimpan barang haram ini di rumahnya sendiri. Dalam penggeledahan di ru mah teta ngga MR, polisi berhasil mengamankan 4 paket kecil sabu-sabu seharga Rp1 juta dan satu alat hisap yang disimp an di kandang ayam tetangganya. “Sem ula kami tidak menemukan apaapa dirumah tersangka. Namun, setelah didesak akhirnya pasangan suami istri ini mengak u juga d ima na barang haram itu disimpan. Ternyata ia mem an faatk an anak SD untuk menyimpan sabu-sabu dan ini me rup ak an mod us baru karena disimpan didalam tas sekolah. Alhasil, Sabu itu terus dibawa ke sekolah dan ada juga kami temukan dalam bingkai foto yang terpajang di ruang tamu,” Kata Kapolres Payakumbuh, AKBP Kuswoto melalui Kasatresnarkoba, Iptu, Hendi Has, Rabu (29/3) pagi. Ke pad a Polisi, MR d an KM mengakui sabu-sabu tersebut adalah miliknya. Hingga kini, kedu a Tersan gka d an barang bukti masih diamankan di Mapolres Payakumbuh untuk menjalani prose s hukum. (h/ang)

7 Kelurahan Berebut Jadi yang Terbaik PAYAKUMBUH,HALUANTujuh kelurah an u ng gulan dari lima kecamatan se-Kota Payakumbu h, berkompetisi menjadi yang terbaik dalam Lomba Kelurahan Berprestasi (LKB) tin gk at ko ta tahu n 2017. Acara penilaian digelar di Aula Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3A P2KB) dan dibuka oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Amriul, Rabu (29/3) pagi. Perlombaan telah menjadi kalen der kegiatan tah unan, sama haln ya den gan lomba yang d iadak an di tin gk at pro vins i. Ha dir Asisten III, Iqbal Bermawi, Kepala DP3AP2KB, Syahn adel Khairi, Ketua TP-PKK Henny Yusnita, Kad is Kepend ud u kan dan Catatan Sipil Yunida Fatwa, camat dan sejumlah lurah se-

Payakumbuh serta tamu udang an lainnya. Asisten II Amriul dalam kesempatan itu, mengapresiasi has il kerja lurah yang telah melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dengan baik sehing ga terpilih me njadi peserta Lomba Kelurahan Beprestasi ting kat Kota Payaku mbu h Tahun 2017. Amriul juga menyarankan agar lurah dan staf lebih mendekatkan diri lagi ke warga. “Kalau perlu setiap hari Jumat, lurah dapat menunaikan Shalat Jumat di ma sjid masing-masing kelurahan yang mereka pimpin. Dengan begitu akan lebih tercipta keakraban dengan warga,” harap Amriul. Sekaitan dengan penilaian kelurahan tingkat Kota Payakumbuh, Asisten II Amriul mengimbau tim penilai agar memberikan penilaian yang objektif, sesu ai dengan apa yang mereka miliki, walaupun

kelurahan tempat mereka berd omisili termas u k p es erta lomba yang akan dinilai. Tim penilai terdiri dari 21 orang terbagi jadi 3 bidang penilaian, yaitu Bidang Pemerinta han terdiri dari Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kepala Bagian Pem erintahan, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Kabid Penyelenggaraan e-Government Dinas Kominfo, Kasubid Pemerintahan dan Kesos, Kasubag Pemerintahan Umum dan Kasubag Otonomi Daerah. Sedangkan Bidang Kewilayahan, terdiri d ari Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pembangunan, Kadis Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kepala Bagian Kesra, Kab id Pen cegahan dan Kesiapsiagaan BPBD, Kabid Koperasi dan UMKM Dinas Kop

dan UMK, dan Kasubag Pembinaan Wilayah dan Kerjasama. Bidang Kema syarakatan, terdiri dari Asisten Administrasi Umum, Staf Ahli Bidang Ke masyarakatan dan SDM, Ketua TP PKK Kota Payakumbuh, Kepala Kesbangpol, Sekretaris Dinas Kesehatan, Kabid Perlin du n gan Anak DP3A P2KB, dan Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan. Ketujuh kelurahan peserta lomba, Kelurahan Ompang Tan ah Sirah d an Kelura han Taratak Padang Kampuang, perwakilan Kecamatan Payak umbu h Utara, Kelu rahan Kapalo Koto Ampangan dari Kecamatan Payakumbuh Selatan, Kelurahan Koto Tangah dan Kelurahan Bulakan Balai Kan di mewakili Ke camatan Payakumbuh Barat, Kelurahan Payobasung dari Kecamatan Payakumbuh Timur dan Kelu-

rahan Sungai Durian mewakili Kecamatan Lamp osi Tigo Nagori. Penilaian lomba Kelurahan Berprestasi ini dibagi pula me njadi 3 tah ap, yaitu p enilaian Ekspos Kelurahan pada 2 9 Maret 2 0 17 , p en ilaian Wawancara di hari yang sama dan kun jungan ke lapangan bagi kelurahan yang lolos tiga besar terbaik, yang dijadwalkan tanggal 3-4 April mendatang. Da lam ek sp osnya, masing-masing lurah menyamp aikan ten tan g gamb aran umum kelurahan dan pengelolaan administrasi berupa kondisi dan perkembangan kelurahan dari tahun sebelumnya, prestasi yang diraih dan inovasi yang diciptakan. Sedangkan untuk penilaian wawancara, masing-masing lurah akan diwawancarai tim penilai tentang kelurahan sesuai bidan gnya masing-masing. (h/zkf)

Pemko Payakumbuh Asal Membangun PAYAKUMBUH, HALUAN – Sejak tiga tahun terakhir ini, Pemko Payakumb uh gen car melakukan pembangunan infras truk tur. Tak tan gg un gtan gg un g, miliaran rup iah anggaran digelontorkan untuk membangun kebutuhan infrastruktur. Namun sayangnya, pembangunan terkesan mubazir. Dari sekian banyak proyek infratruktur yang telah dilakukan Pemko Payakumbuh, semuanya itu terkesan lebih memen tingkan proyek kejar tayang tanpa mementingkan azaz manfaatnya. Sehingga, hal tersebut berdampak terhadap tidak berfungsinya gedung dan bangunan yang telah selesai di kerjakan. Hal itu seperti yang diungkapkan putra pendiri Kota Payakumb uh, Widyat B Arta.

“Dari yang saya rasakan beberapa tahun terakhir ini, di Payakumbuh hanya sekadar pelaksaan proyek saja tanpa memikirkan azaz manfaat terhadap masyarakat. Asal membangun saja,” terang Widyat B Arta pada Rabu (29/3) siang. Contohnya, terhadap pem bangun an tTermin al Agribi sn is sen ilai me ncap ai Rp3 miliar d ari APBN di Koto Panjang Payobasung, Kecama tan Payakumbuh Timur. Terminal Agribisn is yang dibangun sebagai pusat dan sentral sayu ran itu, dibangun pada 2 01 3 lalu. Tetap i sa at ini, empat tahun pascadibangun terminal terse but tidak b erfungsi bahkan berbagai bagunan disana mulai rusak-rusak. Begitu juga dengan restoran internasional yang ada di Ngalau Indah. Restoran yang

dibang un d ari ABPD Payakumbuh lebih dari Rp1 miliar tersebut juga tidak difungsikan semenjak 2014 lalu. “Terlihat jelas pembangunan yang ada saat ini, terkesan hanya mengejar proyek saja tanpa memikirkan azaz manfaat bagi masyarakat,” terang Widyat lagi. Begitu juga terhadap dana pusat dalam pembangunan di Kota Payakumbuh, menurut anak dari alm arhum Bu chri Kamil, Wakil Ketua Realisasi Pendirian Kota Payakumbuh itu, Pemko terkesan buru-buru un tuk me mb awa APBN ke daerah tanpa meninjau azaz manfaat terhadap masyarakat. “Kita b an gga, Pem ko b isa membawa APBN ke daerah. Tetap i, ABPN yang d ibawa tersebut harus mengutamakan azaz manfaat bagi masyarakat. Tetapi, selama ini ada bebe-

rapa pembangunan dari APBN tanpa memikirkan manfaatnya bagi masyarak at. Seh ingga, pembangunan dari APBN tersebut terkesan mubazir,” tegas Widyat. Selain itu, putra Payakumbu h Timu r itu juga mera sa khawatir dengan pembangunan pasar baru pada 2016 lalu dari APBN. “Pasar baru yang selesa i d iban g un itu , juga terkesa n hanya kejar proyek dari APBN. Kita khawatirkan nantinya, pasar baru tersebut malahan tidak berfungsi sehingga terkesan mubazir seperti bangunan lainnya,” ucap Widyat. Widyat berpendapat, untuk ke depan Pemko agar lebih mengutamakan azaz manfaat setiap pembangunan infrastruktur. Seh ing ga, nan tinya tidak ada lagi gedu ng yang

 Redaktur: Bhenz Maharajo

terkesa mubazir setelah diba ng un. “Sebelu m d iba ngu n, harus dianalisa dulu, apa manfaatnya bagi masyarakat. Pemko jangan lagi asal bangun,” harap Widyat. Sementara, pemerhati Luak Limopuluah, Yudilfan Habib men gatakan, pemb angu nan infrastruktur di Kota Payakum buh masih terkesan kejar tayang, tanpa melakukan kajian yang mendalam. Sehingga, tak jarang ditemukan bangunan yan g tid ak berfun gsi u sa i dibangun. “Banyak ged ung bagus di Payakumbuh tapi tidak berfungsi. Ini akibat proyek tanpa memikirkan faktor pendukung terhadap gedung yang dibangun serta manfaat bagi masyarakat. Sebelum dibangun, banyak faktor yang harus dikaji matang-matang oleh pemerintah,” terang Habib. (h/ddg)

 Layouter:Yohanes


BUKTTINGGI Saayun

Salangkah

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

13

UNGKAP KASUS PENYALAHGUNAAN NARKOBA

Polres Bukittinggi Gelar Operasi Singgalang BUKITTINGGI, HALUAN — Satuan Reserse Narkoba Polres Bukittinggi menggelar Operasi Anti Narkotik (Antik) Singgalang 2017 untuk menindak dan mengungkap kasus penyalahgunaan narkoba,

DPRD Serahkan Hasil Pokir kepada Pemko BUKITTINGGI, HALUAN — Ke tua DPRD Kota Bukittinggi, Beny Yusrial, menyampaikan, pokok pokok pikiran (pokir) anggota DPRD pada Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKP D) Bukittinggi 2018 di Auditorium P erpustakaan Bung Ha tta Bukittinggi, Rabu (29/3). Setelah penyampaikan pokir, ia menyerahkan hasilnya kepada Pemko Bukittinggi. Beny me nerangkan, pokir tersebut dirumuskan berdasarkan hasil kegiatan pada reses anggota DP RD Bukittinggi ke dae rah pemilihan (dapil), mas ukan dari komisi-komisi dan fraksi di DPRD, serta dilengkapi referensi dari dokumen penting lainnya. Referensi dan dokumen yang dimaksud, misalnya visi dan misi wali kota dan wakil wali kota, serta rancangan awal RP JMD Bukittinggi 2016—2021. Pokir itu disampaikan, kata Beny, untuk memberikan bahan, arahan, dan masukan kepada Pemko Bukittinggi dalam penyusunan dokume n awal berkas RKPD 2018; serta mempermudah dan mengefektifkan penyusunan dokumen RKPD, KUA-P PAS, RKA SKPD dan RAPBD 2018. “Dalam rangka penyusunan RAP BD 2018 terlebih dahulu disusun RKPD yang berbasis pada RPJMD dan RPJPD. Karena itu, terkait dengan penyusunan RKPD tahun 2018, DP RD perlu memberikan masukan agar materi yang direncanakan oleh pemerinta h dae rah tidak menyimpang dari RPJMD/RPJPD,” ujar Beny. Ia menjelaskan, penyusunan pokir DPRD Bukittinggi terhadap RKPD 2018 dilakukan berdasarkan UU No. 23/2014 tentang Pemerintahan Da erah; bes erta perubahannya, yakni Peraturan Pemerintah No. 16/2010 tentang Pedoman Penyusunan Peraturan Tata Tertib DPRD; Permendagri No. 54/2010; Perda Bukittinggi No.

Kasat Reserse Narkoba P olres Bukittinggi, AKP Efriandi Aziz, menerangkan, Operas i Antik Singgalang digelar pada 26 Maret hingga 8 April dengan sasa ran pengedar, pengguna, penyalah guna, dan bandar narkoba. “O perasi Antik Singgalang 2017 mengedepankan fungsi Satuan Reserse Narkoba sehingga dapat mengungkap kasus narkoba, terutama bagi yang telah menjadi target operasi,” ujar Efriandi Aziz di kantornya, Rabu (29/3). Ia menjelaskan, selama Operas i Antik Singgalang 2017, pihaknya ditargetkan dapat mengungkap dua kasus penyalahgunaan narkoba. Di wilayah hukum Polres Bukittinggi pihaknya sering mendapatkan informasi tentang kasus narkoba, terutama jenis ganja dan sabu-sabu. “Kita berharap anggota harus aktif berpera n mengikuti perkembangan dan informas i transaksi narkoba sehingga target pengungkapan kasus yang diminta Direktorat Narkoba Polda Sumbar dapat terpenuhi,” tuturnya. Ka sus penyalahgunaan SERAHKAN POKIR — Ketua DPRD, Beny Yusrial, serahkan hasil pokir anggota DPRD Bukittinggi kepada Wali Kota, Ramlan Nurmatias, pada Musrenbang RKPD Bukittinggi 2018, Rabu (29/3). GATOT

8/2006 tentang RPJPD Bukittinggi. Menurut Beny, pokir DPRD merupakan usulan untuk menjawab permasalahan yang muncul di tengah masyarakat yang diambil dari usulan program kegiatan. Secara garis besar program strategis untuk RKPD 2018 tidak jauh berbeda dengan program strategis RKP D 2017 karena persoalan mendasar dan utama Bukittinggi adalah masalah kemiskinan atau

Lingkar

Komunitas Innova Gelar Bakti Sosial di Bukittinggi BUKITTINGGI, HALUAN — Komunitas Toyota Innova se-Sumatera menggelar tur dan bakti sosial di Bukittinggi. Kegiatan yang bertajuk Innova Community Mengarungi Ranah Minang terse but berlangsung pada25—27 Maret. Ketua Chapter Innova Community Sumatera, Yogi Suprayogi, mengatakan, kegiatan terse but diikuti sekitar 150 orang peserta dengan 35 unit Kijang Innova dari perwakilan cabang se-Sumatra, seperti cabang Sumbar, Riau, Jambi, Palembang, Medan, dan Lampung. Kegiatan ini juga dihadiri oleh pengurus Innova Community P usa t dan beberapa cabang dari Jawa. Selama di Bukittingi, kata Yogi, Innnova Community tidak hanya melakukan tur ke sejumlah daerah di Sumbar, tetapi juga menggelar bakti sosial di beberapa deerah. Pada bakti sosial di Bukittinggi, pihaknya menyerahkan tempat sampah kepada Auto 2000 Bukittingi sebagai sponsor uta ma. Tempat sampah itu ditempatkan di kawasan Ja m Gadang. Sementara itu, di Maninjau, Agam, bakti sosial dilaksanakan dengan menebar benih ikan, sedangkan di Limapuluh Kota dengan bergotong royong memungut sampah dan membersihkan kawasan Kelok Sembilan. “Ba kti sosial yang dilakukan seja lan dengan se mangat Toyota Let’s Go Beyond, yang me rupakan bentuk kepedulian dari para memb er Innova Community sebagai komunitas otomotif. Setiap tahun, Innova Community melaksa nakan kegiatan serupa di berbagai daerah di Indonesia. Kegiatan pada tahun ini merupakan kegiatan pertama untuk regional Sumatra. Kegiatan touring mengarungi Ranah Minang ini menggunakan All New Kijang Innova yang merupakan b ey o nd p rod u ct yang dikeluarkan PT Toyota Astra Motor,” tutur Yogi. Innova Community Mengarungi Ranah Minang, kata Yogi, disponsori oleh Auto 2000 Bukittinggi dan Padang serta Agung Toyota Jambi. Ketua Innova Community Chapter Sumbar, Kartika Chandra, menambahkan, dalam kegiatan Innova Community Mengarungi Ranah Minang ini anggota Innova Community mendapatkan layanan beyond service dari Auto 2000 Bukittinggi dan P adang sehingga mereka nyaman dan aman dalam perjalanan pada saat tur. (h/tot) www.harianhaluan.com

yang disebut dengan istilah persoalan dasar hidup manusia. Sementara itu, persoalan dasar lainnya yang dimasukkan ke pokir tersebut, seperti persoalan pendidikan, layanan kesehatan, dan bencana alam. “Sebagai mitra kerja dari pemerintah daerah, DPRD sangat mengharapkan agar Musrenbang RKPD yang dilaksanakan betulbetul me rupakan kesempatan

Musrenbang RKPD Bukittinggi 2018 Digelar

untuk mengomonikasikan perencanaan yang bersifat populis sehingga dalam aplikasinya betul-betul menyentuh problem dan kebutuhan masyarakat,” harap Beny. Adapan yang menjadi Pokir DPRD dalam Musrenbang RKPD Bukittinggi 2018 adalah urusan pendidikan, kesehatan, ekonomi, perdagangan, pariwisata, dan urusan lainnya yang perlu ditindaklanjuti secara bersama. (h/tot)

16 Calon Pegawai Baru PDAM Lulus Tes BUKITTINGGI, HALUAN — Sebanyak 16 orang calon pegawai baru PDAM Tirta Jam Gadang Bukittinggi dinyatakan lulus perekrutan setelah melalui seleksi dan tes PDAM setempat. Direktur PDAM Kota Bukittinggi, Murdi Tahman, mengutarakan, 16 orang itu lulus se telah mengikuti tes terakhir yang dilaksanakan PDAM Bukittinggi bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Payakumbuh, yakni tes urine. Tes urine tersebut digelar di Kantor PDAM setempat dengan dipimpin langsung oleh Kepala BNN Payakumbuh, AKBP Firdaus ZN. “Tes urine dilakukan supaya ca lon karyaw an P DAM yang diterima bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gela p narkoba,” ujar Murdi Tahman di ruangan kerjanya, Rabu (29/3). Tes urine yang dilakukan kepada 16 orang calon pegawai itu, kata Murdi, hasilnya negative. Artinya, me reka bersih dari segala jenis narkoba. Setelah dinyatakan lulus tes , me reka diterima sebagai pegawai kontrak PDAM selama setahun. Murdi menjelaskan, setelah 16 pegawai itu bekerja setahun, PDAM akan mengevaluasi kinerja mereka. Apabila kinerja mereka bagus dan baik, tidak tertutup kemingkinan mereka akan diangkat menjadi pegawai tetap P DAM, me ski perlu seleksi sebelum dinyatakan sebagai pegawai tetap.

TES URINE — Kepala BNN Payakumbuh, Firdaus, didampingi Direktur PDAM Bukittinggi, Murdi Tahman, memperlihatkan hasil tes urine yang dilakukan kepada calon pegawai baru PDAM Bukittinggi. Sebanyak 16 calon pegawai PDAM Tirta Jam Gadang Bukittinggi dinyatakan lulus perekrutan setelah melalui tes urine. IST

“Sebanyak 16 orang calon pegawai yang dinyatakan lulus tes urine pada 22 Maret, sebelumnya mere ka telah melalui beberapa tahapan seleksi dan tes, termasuk tes wawanca ra yang langsung dilakukan oleh Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, di Balai Kota,” tutur Murdi. Selanjutnya, kata Murdi, 16 orang calon pegawai kontrak baru itu akan ditempatkan di beberapa bidang pekerjaan sesuai dengan ilmu pendidikannya dan kebutuhan PDAM. Selain itu, mereka akan ditempatkan untuk menggantikan posisi pegawai PDAM yang telah memasuki masa pensiun.

narkoba yang telah ditangani pihaknya, kata Efriandi Aziz, cukup tinggi. Hingga Maret 2017 pihaknya sudah mengungkap 17 kasus. Tingginya angka kasus tersebut patut diwaspadai oleh semua pihak. Karena itu, keluarga sebagai se ktor terkecil harus aktif membina anak agar tidak terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba. Untuk mengungkap kasus penyalahgunaan narkoba, kata Efriandi Aziz, pihaknya bekerja sama dengan Binmas melalui Bintara Pembinanaan Ke amanan dan Ketertiban Mas yarakat (Babinkantibmas) dengan mengoptimalkan sosialisasi ke semua lapisan masyarakat, termasuk ke lingkungan sekolah, agar masyarakat dan pelajar terhindar dari kasus penyalahgunaan narkoba. “Di samping fungsi Binmas, fungsi intel, Satuan Lalu Lintas, serta Satuan Reserse dan Kriminal juga dilibatkan dalam Operasi Antik Singgalang 2017 karena sinergitas dari semua fungsi ini akan sangat me mbantu dalam pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba. (h/ril)

Kepala Bagian Teknik PDAM Bukittingggi, Budi Suhendra, mengata kan, dalam perekruta n calon pegaw ai baru PDAM Bukittinggi kali ini ada sekitar 230 orang peserta yang mendaftar. Pendaftaran dibuka untuk lulusan SMK-SMEA, D3 Akutansi, dan S1. Mengenai perekrutan pegawai, kata Budi, dilakukan sehubungan dengan kebutuhan PDAM saat ini. Mereka yang telah dinyatakan lulus itu akan ditempatkan pada beberapa bagian, seperti bagian umum, bagian keuangan, bagian personalia, dan bagian teknik. (h/ tot)

B U KITT INGGI, HALUAN—Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Ke rja Pembangunan Daerah (RKPD) Bukittinggi 2018 di Auditorium Perpustakaa n P roklamator Bung Hatta Bukittingi, Rabu (29/3). Dalam Musrenbang RKPD ini dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Da erah (Forkopimda) anggota DPRD, Bappeda Sumbar, kepala SKPD, ca mat lurah, Ketua LPM, pemimpin instansi vertikal, pemimpin BUMN/BUMD dan perbankan, serta pemimpin organisasi kemasyarakatan se-Bukittinggi. Ramlan menyampaikan, sebelum Musrenbang RKPD Bukittinggi 2018 dige lar, dilaksanakan musrenbang tingkat kelurahan dan kecamata n. Rangkaian Musrenbang yang digelar itu merupakan rangkaian tahapan dalam penyusunan RKP D 2018. Dalam Musrenbang kelurahan dan kecamatan tersebut, kata Ramlan, telah dirumuskan usulan program dan kegiatan yang menjadi prioritas kebutuhan masyarakat di empat bidang, yakni bidang infrastruktur, ekonomi, sosial dan budaya, serta bidang pemerintahan. “Saya minta kepada SKP D terkait untuk mengakomodir usulan musrenbang kelurahan dan kec amatan menjadi kegiatan prioritas dalam rencana kerja SKPD masing-masing. Selain itu, penyusunan RKP D 2018 harus mengac u kepada capaian target kinerja yang telah

ditetapkan dalam RP JMD Bukittinggi 2016—2021,” tutur Ramlan. Ia me lanjutkan, 2018 merupakan tahun ketiga dari rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Bukittinggi 2016—2021 yang ditetapkan dengan Perda No. 4/2016 dengan visi “Bukittinggi Kota Tujuan Pariwisata, Pendidikan, Kesehatan, Perdagangan, dan Jasa yang Berlandaskan Nilai Agama dan Budaya”. Seme ntara itu, Ketua Panitia Pelaksana Musrenbang RKP D Bukittinggi, Robbi Novaldi, mengutarakan, Musrenbang RKPD itu diselenggarakan untuk menyelaraskan prioritas dan sasaran pembangunan daerah dengan arah kebijakan, prioritas, dan sa sa ran pembangunan daerah Sumbar. Sela in itu, kata Robbi, Musrenbang tersebut diadakan untuk membahas dan menyepakati program dan kegiatan pembangunan lintas kecamatan dan pembangunan skala kota, menyepakati prioritas pembangunan daerah, dan program kegiatan prioritas daerah. Hasil Musrenbang tingkat kota itu akan dijadikan banhan penyempurnaan RKPD Bukittinggi 2018. “Musrenbang RKPD Bukittinggi 2018 me rupakan sebagai tahapan terakhir dari pelaksanaan musrenbang yang telah dilaksanakan sebelumnya. Kegiatan Musrenbang RKPD dilaksanakan selama sehari penuh,” tutur Robbi yang juga merupakan Kabid Ekonomi Badan Perenca naan, Penelitian dan Pengembangan Bukittinggi. (h/tot)

KPU Siapkan Rumah Pintar Pemilu BUKITTINGGI, HALUAN — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bukittinggi tengah mempersiapkan Rumah Pintar Pemilu yang akan dibuka di kantor KPU setempat. Rumah Pintar P emilu ini akan diluncurkan pada April. Kepala Divisi Sosialisas i KPU Bukittinggi, Benny Aziz, menginformasikan, Rumah Pintar Pemilu tersebut dibuat untuk me ndidik ma syarakat akan pentingnya pelaksanaan pemilu. Di rumah tersebut pemilih pemula akan diedukasi sehingga

bisa meningkatkan partisipasi pemilih menjelang pesta demokrasi berlangsung. “Keberadaan Rumah Pintar Pemilu diharapkan dapat mendorong terselenggaranya pendidikan bagi pemilih se cara berkelanjutan. Rumah ini akan kita buka untuk masyarakat luas ,” ujarnya di Bukittinggi, Rabu (29/3). Benny menerangkan, Rumah Pintar Pemilu menyajikan informasi seputar pemilu, seperti sejarah pemilu di Indonesia dan sistem pemilu. Rumah Pintar

Pemilu juga menyediakan sarana diskusi bagi masyarakat yang berkunjung. Melalui Rumah Pintar P emilu, KP U menargetkan dapat memberikan pendidikan politik dan pengetahuan pemilu bagi masyarakat. “Bagi wa rga yang ingin memanfaatkan fasilitas Rumah Pintar Pemilu ini dapat datang secara individu atau berkelompok ke Kantor KPU Bukittinggi. Komisioner KPU Bukittinggi siap memberikan informasi bagi masyarakat yang ingin mengetahui seluk beluk tentang Pemi-

lu,” tutur Benny. Sementara itu, Kasubag Teknis dan Humas KPU Bukittinggi, Beni Mustika, mengutarakan, Rumah Pintar Pemilu memiliki empat ruangan yang terdiri dari ruangan penayangan audio visual, ruangan pameran, ruangan simulasi, dan ruangan diskusi. “Mengingat saat ini kondisi sarana yang ada masih terbatas, maka kita hanya menggunakan satu ruang yaitu ruang aula KPU Bukittinggi. Idealnya harus ada empat ruangan tersebut,” ucapnya. Saat ini, kata Beni Mustika,  Redaktur: Holly Adib

KPU Bukittinggi menyiapkan kebutuhan sarana pendukung Rumah Pintar P emilu, se perti televisi berlayar lebar, ala t peraga, tempat pemungutan suara (TPS), perangkat bunyi (sound system), meja diskusi, dan majalah dinding. “Kebutuhan Rumah Pintar Pemilu ini memang cukup banyak sehingga kami mengupayakan kerja sama melalui bantuan dari program CS R perusahaan di daerah di samping dukungan dari pemerintah daerah setempat,” katanya. (h/tot)  Layouter: Luther


14

NASIONAL

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

Lingkar

Wartawan di Deli Serdang Tewas Ditusuk OTK DELI SERDANG, HALUAN — Amran Parulian, tewas ditusuk dengan pisau oleh orang tak dikenal (OTK) di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). Korban yang juga wartawan sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan. Kapolsek Sunggal, Kompol Daniel Marunduri mengatakan, kejadian tersebut terjadi tepatnya di Jalan Binjai, Kilometer 13,8, Simpang Jalan Pasar Besar, Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang, Rabu (29/3). “Saat itu, korbanmengisi pulsa. Setelah selesai isi pulsa,korban berjalan keluar. Namun, tiba-tiba pelaku datang dan langsung memukul korban,” ujarnya. Daniel menuturkan, korban sempat melakukan perlawanan. Namun, tiba-tiba pelaku menusuk korban dengan menggunakan pisau yang sebelumnya sudah berada di tangan pelaku. “Pelaku pun menusuk korban,” sambungnya. Polisi yang mendapatkan informasi itu kemudian menuju ke lokasi. Ada lima orang yang diperiksa sebagaisaksi. “Pelaku dalam penyelidikan. Korban sudah dibawa ke RS Bhayangkara Medan. Korban mengalami luka tusuk dibadan,” kata Daniel. (h/dtc)

Dirjen Pajak Perpanjang Waktu Pelaporan SPT JAKARTA, HALUAN — Direktorat Jenderal Pajak memutuskan untuk memperpanjang batas waktu pelaporan Surat Pelaporan Tahunan (SPT) pajak penghasilan (PPh) pribadi. Alasannya,Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan ingin memberi waktu yang cukup bagi calon peserta program pengampunan pajak atau tax amnesty, untuk melaporkan harta kekayaan mereka. Seperti diketahui, program tax amnesty akan berakhir pada 31 Maret 2017. Hal tersebut bertepatan dengan batas akhir waktu pelaporan SPT. “Kami beri perpanjangan sampai 21 April (pelaporan SPT), agar mereka yang selesaikan tax amnesty masih punya waktu untuk selesaikan SPT 2016,” kata Menteri Keuangan, Sri Mulyani di KantorWapres, Rabu (29/3). Dengan perpanjangan batas waktu pelaporan, Sri Mulyani berharap para calon peserta tax amnesty dapat memanfaatkan hal itu semaksimal mungkin. Dengan demikian, nantinya mereka juga dapat melaporkan SPT mereka, setelah urusan terkait tax amnesty rampung. “Tax amnesty kanuntuk 2015 ke belakang, itu kan kalau mereka anggap ada harta yang perlu disampaikan dan akan diikutkan tax amnesty kan biasanyamereka harus ikuti proses dan prosedur,” ujar Sri Mulyani.(h/kcm)

Aksi 313 Akan Diikuti Sekitar 4 Juta Orang JAKARTA, HALUAN — Sekitar empat juta orang diperkirakan akan ikut serta pada aksi 313 yang akan dipusatkan diIstiqlal, Jakarta Pusat. Aksi tersebut akan digelar dengan aksi ibadah dan gelar sajadah.

SUASANA DI LUAR SIDANG — Rabu (29/3) hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara menggelar sidang kasus penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Gedung Kementerian Pertanian (Kementan), Ragunan, Jakarta Selatan. Seperti biasa, massa selalu berunjuk rasa di luar sidang Ahok. NET

Polri Ungkap Jaringan Penyelundupan Manusia di Dumai JAKARTA, HALUAN — Bareskrim Polri bersama Polres Dumai mengungkap jaringan penyelundupan manusia. Polisi berhasil mengamankan lima orang, empat di antaranya berkewarganegaraan Bangladesh. Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Herry Rudolf Nahak mengatakan, empat orang tersebut, yakni SR, S alias U, A alias F, dan JM. Sedangkan satu orang lainnya me rupakan wa rga negara Indonesia, yakni TSS. “Kasus people smuggling yang terjadi di Dumai, Provinsi Riau, itu orangnya masuk Bandara Soekarno Ha tta dioper ke Pekanbaru. Da ri Pekanbaru ke Dumai, dan di Dumai ditampung kemudian digese r se bagian ke Malaysia untuk diberangkatkan ke Australia,” ujar Herry di Kantor Bareskrim diKantor Kementerian Kelautan dan P erika nan, Jakarta, Rabu (29/3). He rry menjelaskan, pengungkapan kasus ini berawal ketika anggota P olri yang sedang ber-

RUMA H DIJUAL/ DIKONTRAKKAN

Dijual Rumah Luas tanah 360 m2. Lantai bawah dengan4 kamar tidur 2 kamar mandi.. Lantai atas dengan 2 kamar tidur 1 kamar m andi dan ruang tamu. Terletak di jalanproma no. 3 Belakang Balok Bukittinggi. Sertifikat Hak M ilik. Yang berm inat hubungi Hp: 081319854811 1 (satu) bidang tanah Hak milik, luas 1.125 m2, lokasi dekat masjid dan perumahan dekat pusat kota, kel. Anduringt, Kec. Kuranji. Harga Nego & 1 (satu) bidang tanah Hak Milik, luas 1.000 m2, Kel. korong Gadang, Kec. Kuranji. Minat Hub.0813 6358 0062

DIJUAL SEBIDANG TANAH DiAir Pacah Luas 1.320 M 2, SHM , Harga Nego. Bagi yang berminat Hub : 0813 8899 8923

JUAL RUMAH. 3 Kamar Tidu r, 2 Kamar M an di, PLN, PDAM, Telp Rumah, garase. Al amat: Jln. Tanjung Inda h V Blok C, No.20 A, L apai Kota Padang. Har ga Rp500 jt Nego. Hub ungi Eky: 081363010182. Dijual ruko permanen 2011 dg harga murah tiga lantai yang berada di pusat kota. Luas tanah 335 M2, luas bangunan 400 M2 (Lt 1 : 9 x16 M, Lt II : 10x19 M , Lt III :8x10 M. Pondasi sumuran, struktur besi ulir dan interior modern. Lokasi Labuah Basilang, Payakumbuh dekat kampus Unand II, 200 M dari Rumdis Walikota.Cocok utk kantor, hunian, toko dan kos-kosan. Serius, Hub : 083287052018. www.harianhaluan.com

Sebidang tanah HM luas 316 m HOK, terletak di Komp. Perumahan Palm Griya Indah II/ c9 Korong Gadang Kuranji. Tampa perantara, Hub 0812 755 1965

patroli me liha t beberapa WNA sedang berjalan di Jalan Sidomulyo pada Jumat (19/2). Polisi kemudian menginterogasi salah seorang WNA yang bisa berbahasa Indonesia. Dari interogasi itu dike tahui bahwa mereka merupakan warga negara Bangladesh. WNA itu juga menyebutkan, pemondokan yang menjadi tempat tinggalnya selama berada di Dumai. P emondokan itu berada di Ja lan Darma Bhakti RT 015, Kelurahan Ratu Sima -Kota Duma i. P olisi kemudian menyambangi pemondokan tersebut. Di sana, diketahui ada 74 WNA yang tinggal di pemondokan. Polisi meminta Puluhan WNA menunjukkan paspor. “Tiga puluh satu orang di antaranya paspor dan visanya sudah mati atau habis,” kata Herry. Dari tempat itu juga, lanjut Herry, polisi me ndapatkan dua orang tersangka yang merupakan pemilik pemondokan, yakni SR dan S. Kemudian setiap WNA itu mem-

BROTHER MASSAGE, PijatRefleksi, tradisionaldan capek2.oleh tenaga pria profesional dan berpengalaman. bersediadipanggil ke tempat. Hub. 0822 8374 7141 TRA DITIONA L M A SS A GE, M ELAYANI PIJAT KEBUGARAN DAN PE NGOBATAN, PEM IJAT PROFESS IONAL PRIA, HU BUNGI. 0822 8497 6339 S T OC KI S T X AMT HO NE P LUS , sedia paket hemat dan deliv ery, Dahsy at! , I nsy a A llah meny embuhkan . Jln G ang Singgalang 4 Depan Rs. I bnu Si na P ada ng, C a ll. 08 527433 6308 RS S I TI RES WARI, menerima pers alinan umum dan B PJ S , dan Reswari Flor ist menerima pesanan karangan bunga, Hub. 0852 6371

DIJUAL MOBIL

SOFTWARE SERVER PUL SA MU RAH, tapi bukan murahan sudah teruji kehandalannya, langsung diinstalkan dan tinggal pakai. Hub Wardoyo Jln. Tanjung Indah V Blok C/36 Lapai Padang. Hub. (0751) 7055027, 085263978000

Carry Futura Thn.2001, Harga 49 Jt (Nego). CC 1500, Warna Biru Metalik, Terawat, Ban Baru, AC. Yang Serius Hub. 081363422243.

LAMP U LED US , dengan K ipas, tinggal colok ke pow er bank atau la ptop . J uga ter ima ja sa i nst al la pto p/ k omp ute r, gam e p c/ andr oid/ipad /iphone ,hub 08126 1888142 (sms)

Daihatsu Ayla Roda 4 Th .2014. Tanga n Pertama, Warna Silver Metalik, Mulus, Pajak Baru Dibayar. Hub : HP. 081267632460

TOK O ASTAGFI RULL AH, menjual sparkpart mobil, olie, service dll. Jl. Lubuk Lintah No. 22. Hub. 0812 6614

O LI SI ND O S ER VI C E, m e lay ani sa lon m ob il, cu ci mobil, cuci karpet, tukar tambah ban plat. Jl. A dinegoro No. 30, Ar ah Lu buk Bu aya ( Dep an Perumahan Lubuk Gading. HP. 0812 6684 0106

MON ACCESOR IES MOBIL, menerim a pasang kac a film, alarm , c entral jok, power window, audio mobil, service dll. Jl. Ujung Gurun No. 148 Padang.

CV. CINTA RASA CATERING , M enerima Pesanan untuk Pesta Perkawinan, Penataran dan Peresmian Kantor, menyediakan pesanan untuk rendang, gulai kalio ayam, Samba buruk2 (lado tanak, samba lado bawok, lado terasi, lado bada, dll. Alamat Jln. Pasir Putih Blok M No. 2. Telp. (0751) 447592, 0813 74100 307-0812 76123679

DIJUAL CEPAT K av ling Taman G olf Res idenc e 2 Sukajadi Batam. Harga 6.5 jt / meter nego. dengan luas 564 meter, view lapangan golf. H ubungi Yulhendri 08127004090 DIJUAL RUMAH TINGGAL, Di Jl. Dobi V N o. I padang, kampung P ondok - Kota, ukuran panjang 16 m, lebar 9 m, SH M, Harga 1 Milyar Nego. Minat hub: 0852 1574 1549 / 0823 9099 6930

bayar sekitar Rp2 juta untuk satu kali penyebera ngan, baik ke Malaysia atau Australia. He rry menambahkan, adapun peran masing-masing pelaku, yakni SR dan S sebagai penampung WNA, A sebagai penjemput dari Pekanbaru ke Dumai, JM sebagai penjemput di Bandara Soekarno Hatta, dan TSS sebagai penyedia kapal dari Dumai ke Malaysia dan Australia. Menurut Herry, TSS merupakan pemain lama dalam kasus penyeludupan manusia. TSS sudah melakukan kejahatan tersebut sejak 2011. Setiap bulannya, TSS bisa menyelundupkan sekitar 600 WNA. “P endapatnya Rp2 juta, dikali 600 orang tiap bulan, belum kalau dihitung dari tahun 2011, ini besar sekali,” kata Herry. Atas tindakan tersebut, para tersangka dijerat pasal 124 ayat 1 dan pasal 120 Undangundang nomor 6 tahun 2011 tentang keimigrasian dengan ancaman lima tahun penjara dan denda maksimal sampai Rp1,5 miliar. (h/kcm)

“Mudah-mudahan sa mpai empat juta. Kita aksi super damai, menegakkan keadilan,” kata anggota Advokat Cinta Tanah Air (ACTA), Novel Bamukmin alias Habib Novel, Rabu (29/3). Menurut Novel, penyelenggara aksi 313 adalah Forum Ulama Indonesia (FUI) dan ormas Islam se luruh Indonesia. Ia berharap, semua peserta nanti bisa turut salat Jumat berjamaah dan memakai atributnya mas ing-mas ing. Tuntutan aksi 313 sama dengan aksi sebelumnya. Umat Islam meminta terdakwa penista agama untuk ditahan dan tidak beraktifitas bebas. Novel menjelaskan, jadwal aksi yang akan digelar kali ini sifatnya kondisonal. “Ka lau misa l peserta aksi lebih dari empat juta, diperkirakan tidak akan bergerak ke tempat lain. Seperti 411 kemarin, dengan jumlah empat juta orang salat Jumat sudah otomatis mengular sampai ke depan Istana,” kata Novel. Adapun, jika peserta aksi kurang dari empat juta, dipastikan akan bergerak ke depan Istana untuk menyampaikan tuntutan. Ia berharap, pemerintah bisa menanggapi aksi 313 dengan serius. Sementara itu, Ke pala Divisi Humas Polri, Inpsektur Jenderal (Irjen) Boy Rafli Amar mengatakan, pihaknya belum menerima surat pemberitahuan unjuk rasa pada 31 Maret 2017 atau aksi 313. Namun, secara informal sudah ada komunikasi antara pihak kepolisian dan inisiator aksi tersebut. “Korlapnya sudah diajak bicara, sudah juga dibangun saling kesepahaman, pengertian bahwa unjuk rasa ini jangan sampai berbuah pada halhal anarki,” ujar Boy di Kompleks Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/3). Boy memastikan Polri, khususnya Polda Metro Jaya akan menyiapkan personel sesuai kekuatan massa aksi. Selain menyiapkan pengamanan, Polri juga melakukan pendekatan terhadap koordinator aksi dan para peserta. Pendekatan dilakukan secara persuasif untuk me ncegah kericuhan akibat penyampaian pendapat itu. “Karena kita tahu ma sa berkerumun itu berisiko. Adanya provokasi, pemanfaatan untuk tujuan yang tidak baik,” kata Boy. Boy mengatakan, yang terpenting aspirasi bisa disampaikan dan diterima dengan baik oleh pihak yang dituju. Polri, kata Boy, tidak bisa melarang masyarakat berunjuk rasa . Hanya saja, Boy mengimbau agar aksi dilakukan dengan tertib sesuai rambu-rambu hukum. “Kita imbau kepada koordinator agar segera menyerahkan surat pemberitahuan, orang yang dise rtakan bera pa alat peraga apa dan tempat dilaksanakan unras di mana. Ini sangat penting, dikarenakan adanya saling koordinasi di lapangan dan jumlah personil yang perlu disiapkan,” ,” kata Boy. (h/net)

DIJUAL RUMAH ONEPIECE VARIASI, Masang Kaca film, stiker, branding, dll. Jl. ST. Syahrir. No. Hp. 081374315278 AL HAA DI ZIA RA H TOUR & TRAVEL, Penyelenggara resmi haji khusus dan umrah. Jl. S. Parman No. 152A. Telp. (0751) 7057746 / 7057747. Hp. 08126764737

PT RATU JAYA TOUR& TRAVEL, Jl. S.Parman No 123 Ulak Karang. Telp. (0751) 7058386, 8260961, 8260878

Luas tanah 352 M dengan 3 kamar tidur dan 1 kamar mandi. Terletak di jalan medan B1 No. 5 Wisma Indah Siteba. Sertifikat Hak M ilik. yang berm inat hubungi HP. 0812 8125 843

RUMAH DIJUAL/ DIKONTRAKKAN

DIKONT RAKKAN

OLISINDO SERVICE, melayani Luas 874 M 2,luas bangunan Service, ganti oli, cucian mobil, dll. 750M2.Alamat jl.BatangAntokan jln. Adinegor o No. 38, Depan No12, Padang Baru Barat perumahan Lubuk Gading Permai, (Kompleks GOR H.Agus salim arah ke Lubuk Buaya. Saat ini padang) hub : 081374717420 dibuka lowongan untuk tenaga kasir, datang langsung ke alamat Kami. DI JUAL 2 (dua) unit mobil Hub: Bapak Reza 081266840106 Nissan PKC 211 Tahun 2004, beserta dengan tangki Kapasitas 14. 000 liter, harga 155jt (nego). Tanpa SERVICE AC ( AIR CONDITIONER), spec ial AC Perantara Hub : 0812 6690 3003

mobil & Spare Part. M elayani pemasangan AC, antar jemput ke alamat. Jln. Ujung Gurun No. 77 Padang. Hub: 07 517814 716

Rum ah. Lok asi Kom p. Filano Jaya II BB3 No.12. Rumah 2 Lantai, 5 Kamar (1 Kam ar P em bantu), Kam ar Mandi 4, Garasi Luar Dalam , Pagar Terali Besi. Hub. 0813 74 40 4476

ST NK BA 5525 LT a.n NENTI AST U T I. Hila ng di P asar Bawah Bukittinggi. Bagi yang menemukan harap hubungi Pos Polisi Terdekat.

DIKONT RAKKAN

STNK R4 Model Sedan BA1589 BO, An. Febrino Agung. Hilang antara Jl. S. Parm an ke Jl. Semarang Ulakkarang. Bagiyang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat.

Rumah, 4 kmr tdr,list 2200, AC 3 dan PDAM,lengkap dgn perabot dan alat rumah tinggal, cck utk org pindah kantor. Jl. Gajahmada Gn. Tandikat No. 2 (seberang RS Ibnusina). Hub:Ibu Ida, HP. 082170536777– 081365319990

Buku Rekening Bank BRI, An. Agus Santoso. Hi lang sekitar Padang Panjang. Bagi yang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat

FORD RANGER DOUBLE CABIN 4X4Tahun ‘08, 2 unit, warna silver dan hitam,plat BA, kondisi mobil bagus, mulus, mesin terawat dan siap pakai, orisinil, Asuransi All Risk, nego. Hub: 087895733338, 081267333302

Kehilangan karena Te rbakar BPKB Sepeda M otor No. Rangka MH31UB003CJ01078. No. Mesin 1UB010798, An. GUSNANINGSIH. Redaktur: Nasrizal

Layouter: Syamsul Hidayat

KP Da

JAK Namun, kejaksaa Mesk korupsi. keuangan “Ban Menghad ini bisa m Bahk Bhayang berkaitan masalah Agus ditempuh ilmu yan


RIAU DAN KEPRI Limbah Minyak Cemari Pesisir Pantai Bintan BINTAN, HALUAN — Limbah minyak berwarna hitam mencemari pesisir pantai Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Dari pantauan wartawan, limbah minyak atau sludge oil tersebut menyebar di beberapa desa, diantaranya Kampung Semelur, Sialang, Kampe, TelukDalam, Penginang, dan Desa Berakit Kabupaten Bintan. Keberadaan limbah tidak terhitung dengan puluhan pulau-pulau kecil yang ada di Bintan lainnya. Keberadaanlimbah sangat dirasakan masyarakatpesisir. Firdaus salah satunya. Dia adalah penduduk dengan mata pencaharian sebagai nelayan jaring Desa Berakit, yang mengeluhkan keberadaan limbah minyak yang sudah mengeras. Katanya, limbah minyak merusak alat tangkap nelayan Desa Berakit dan 5 desa lainnya. Limbah menyebar di pesisir pantai dan mempersulit alat tangkap nelayan. “Dengan adanya minyak ini banyak masyarakat terutama nelayan mengeluh, susah mencari ikan, terhambat untuk menangkap, sebab minyak lengket di jaring,” kata Firdaus yang juga selaku Rukun Warga di DesaBerakit Bintan. Meskipun tidak mengetahui langsung proses pembuangan limbah tersebut, Firdaus yang sering melauthingga puluhan mil kerap kali melihat kapal minyak melintasi perbatasan Kepri dengan Malaysia dan Singapura itu, yang kemudian disebut jalur perdagangan Selat Philips. “Saya yakin minyaknya dibuang dari laut lepas pantai, sayapernah lihat kapal besar melintas, banyak minyak hanyut, meski pun saya tidak melihatlangsung bagaimana cara membuang minyak itu,” kata Firdaus. Senada disampaikan Abdul Azis, yang juga menitikberatkan penghasilannya pada hasil tangkapan laut, kata Azis yang sudah bergelut sebagai nelayan, Bintan selalu menjadi langganan tempat berlabuhnya limbah minyak. “Kalau udah masuk musim Timur ke Utara sudah mulai betebarminyak, rusak semua alat, takbisapakailagi. Kemarin adejugetapikarung hanyut sampaipantai,” kata Azis.(hk)

www.harianhaluan.com

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

15

Tax Amnesty Kepri Capai Rp1,14 Triliun BATAM, HALUAN — Dana tebusan pengampunan pajak tahap I, II dan III di Provinsi Kepulauan Riau mencapai Rp1,140 triliun, hingga Rabu (29/3), tiga hari menjelang waktu berakhirnya kebijakan Tax Amnesty. “Untuk Kepri, per hari ini sudah terkumpul Rp1,140 triliun,” kata Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Batam Utara, Hendriyan di Batam, Rabu. Dari Rp1,140 triliun itu sebanyak Rp864 miliar terkumpul dari wa jib pajak di Kota Batam. Menurut dia, jumlah dana tebusan yang terkumpul itu relatif besar dan sesuai dengan target. Apalagi, sesungguhnya, target utama dari kebijakan itu adalah repatriasi dan keikutsertaan masyarakat dalam membayar pajak. “Kalau melihat nasional, pencapaian value baik, targetnya repatrias i dan keikutse rtaa n masyarakat meningkat,” katanya. Ditanya mengenai jumlah dana yang dideklarasikan ma-

syarakat dalam kebijakan Pengampunan P ajak, ia memperkirakan 50 kali dari dana tebusan, atau lebih dari Rp50 triliun. “Tapi untuk deklarasi, kami hanya sebagai penyedia layanan. Memberikan informasi. Pilihan Wajib Pajak, apa mau deklarasi atau repatriasi,” kata dia. Sementara itu, menjelang habisnya wa ktu pelaksa naan Pengampunan Pajak tahap III, KPP P ratama Batam Utara memberikan pelayanan hingga pukul 21.00 WIB kepada masyarakat yang ingin mengikuti Tax Amnesty. Dan pada hari terakhir, Jumat (31/3) KP P P ratama Batam Utara akan buka hingga pukul 00.00 WIB. “Kami kerahkan semua SDM untuk memberikan pelayanan

PAMERAN PENDIDIKAN — Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah mengunjungi salah satu stand Universitas asal Taiwan yang ambil bagian dalam Pameran Pendidikan Taiwan 2017 di SMK Negeri 2 Tanjungpinang, Rabu (29/3).

maksimal kepada se luruh masyarakat yang ingin mengikuti Tax Amnesty,” kata dia. Di tempat yang sama, Sekretaris Dae rah Kota Batam

Jefriden mengingatkan masyarakat kota untuk mema nfaatkan kebijakan Tax Amnesty, dengan me laporkan seluruh hartanya.

“P emerintah sudah memberikan kemuda han, karena setelah ini pemerintah akan me lakukan penegakan hukum,” kata dia. (hk)

Ibu Negara Saksikan Pemeriksaan IVA di Pekanbaru PEKANBARU, HALUAN — Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla dalam rangkaia n kunjunga n kerjanya ke Kota P ekanbaru P rovins i Riau menyaksikan

pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual Asam) bagi perempuan di Pasar 50, Kota Pekanbaru, Riau. “Pemeriksaan IVA digelar oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era (OASE) Kabine t Kerja bersine rgi dengan BPJS Kesehatan dan Ke menterian Kes ehatan dalam kegiatan deteksi dini kanker leher rahim pada perempuan,” kata Direktur P elayanan BP JS Kesehatan Maya A Rusady, saat me ndampingi Ibu Iriana Joko Widodo, di Pekanbaru, Rabu. Maya me ngatakan, OASE Kabinet Kerja merupakan sebuah perkumpulan para pendamping me nteri dan unsur eksekutif lain yang dipimpin oleh Ibu Negara Iriana Jokowi, yang me miliki tiga program untuk mendukung terca painya Naw ac ita Pres iden Jokowi. Salah satu program yang diga lang adalah meningkatkan pelaksanaan

pencegahan dan deteksi dini kanker pada perempuan di Indonesia mulai tahun 2015 2019. “Pemeriksaa n IVA terus dijangkau sa mpai ke pasarpasar seperti saat ini di Pasar Lima Puluh, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Sesuai dengan arahan Ibu Negara, bahwa perlu terus dilakukan upaya jemput bola agar semakin banyak ibuibu yang me ndapatkan kes empatan diperiksa tanpa harus me ninggalka n pekerjaannya,” katanya. Maya mengatakan, sesuai dengan benefit yang telah ada dalam program JKN-KIS, deteksi dini kanker leher rahim merupakan salah satu bentuk program promotif preventif yang disediakan BPJS Ke sehatan bagi peserta JKN-KIS. Deteksi dini kanker serviks, katanya lagi, masuk dalam skema pembiayaan program JKN-KIS, sehingga peserta JKNKIS yang ingin me lakukan deteksi dini kanker serviks tidak perlu lagi mengeluarkan uang. Sebagai informasi, kanker serviks tida k me nimbulka n gejala dan sulit terdeteksi pada stadium awal, oleh karena itu sebaiknya lakukan skrining kesehatan me lalui layanan kes ehatan deteksi dini yang

disediakan BPJS Kesehatan. Kanker serviks, tambah Maya umumnya baru terdeteksi ketika sudah stadium lanjut, di mana proses pengobatan yang harus dilakukan menjadi lebih sulit dan biaya pengobatannya pun menjadi lebih mahal. Namun diba ndingkan dengan jenis kanker lainnya, kanker serviks sebetulnya paling mudah dicegah dan dideteksi. Caranya dengan melakukan deteksi dini dan pemberian vaksinas i. “A pabila dari hasil pemeriksa an tersebut terdapat peserta JKN-KIS yang positif mengidap kanker serviks, maka ia dapat menjalani perawa tan lebih lanjut di fas ilitas kes ehatan yang bermitra dengan BPJS Kesehatan sesuai dengan prosedur dan kete ntuan yang berlaku,” katanya. Berdasarkan data peserta BPJS Kesehatan secara nasional di tahun 2016, jumlah kasus kanker serviks di tingkat pelayanan rawat jalan tingkat lanjutan mencapai 12.820 kasus dengan total biaya sekitar Rp56,5 miliar, sementara di tingkat rawat inap ada 6.938 kasus dengan total biaya sekitar Rp87,1 miliar. Di tahun 2016, hasil kegiatan deteksi dini untuk pemeriksaan IVA dan Papsmear yang

 Redaktur:Nova Anggraini

bekerjasama dengan OASE KK adalah menca pai 71.209 peserta untuk pemeriksaan IVA dan 36.897 untuk pemeriksaan Papsmear. Sementara itu BPJS Kesehatan bekerja sama dengan instansi pemerintah dan pihak lainnya telah melakukan pemeriksaan IVA kepada 137.465 peserta JKN-KIS dan sebanyak 5.753 orang dengan hasil IVA (+) dan se lanjutnya pasien yang terdeteksi IVA (+) dilakukan tindakan kriote rapi di fas kes yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan. Khusus di wilayah kerja Divisi Regional II BPJS Kesehatan (Riau, Bengkulu, Jambi), ca paian peserta IVA sa mpai Februari 2017 adalah 744 peserta dengan hasil IVA (+) 2,96 persen dari total peserta IVA Divre II. Sedangkan untuk capaia n pes erta P ap Smear Divisi Regional II sampai Februari 2017 adalah 425 peserta dengan hasil pap smea r (+) adalah 1,1 perse n dari total peserta pap smear Divre II. Keseriusan pemerintah dalam menekan angka penderita kanker se rviks di Indonesia dibuktikan dengan dicanangkannya Gerakan Nasional Deteksi Dini Kanker pada Perempuan yang dirilis tahun 2015. (hr)

 Lay outer: Rahmi


16

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

PASBAR MEMBANGUN

GURU-Peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum dibukanya MGMP.

PELIKNYA PERSOALAN PENDIDIKAN

Yulianto : Peningkatan Kapasitas Guru Solusinya PASBAR, HALUAN — Persoalan pendidikan yang akhir-akhir ini semakin memuncak karena berbenturandengan berbagai realitas, seperti kenakalan remaja dan persoalan lingkungan, menjadi perhatian serius bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasaman Barat. Untuk itu, guru sebagai ‘pendekar bangsa’ harus bisa mengakomodir dan mengatasi masalah pendidikan tersebut.

SAMBUTAN Wakil Bupati Pasbar H Yulianto dalam MGMP di Aula Kantor Bupati.

www.harianhaluan.com

Ha l itu disampaikan Wakil Bupati Pasbar H. Yulianto, dalam kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) di aula kantor bupati setempat, Rabu (29/3). MGMP sendiri diikuti oleh 120 guru dan bertujuan untuk menciptakan guru yang ca kap dan profesional dalam mengemban tugas sebagai pendidik. “Pendidikan di Pasbar perlu ditingkatkan. MGMP harus berlanjut demi peningkatan kualitas dan kuantitas guru, yang hasilnya akan bermuara pada kenaikan yang signifikan terhadap mutu dan kualitas pendidikan di Pasbar,” ungkap H. Yulianto. Dikatakannya, dedikasi yang lebih besar dari biasanya dari

seorang guru sangat dibutuhkan demi kelangsungan generasi Pasbar yang sehat secara moralitas di masa depan. Di samping itu, ia juga menghimbau segenap tenaga pendidik di Pas bar agar melakukan koordinasi yang intensif dengan orangtua murid. “Persoalan ini tentu tidak akan bisa diatasi tanpa jalinan kerja sama yang baik antara guru dan orangtua murid. Kordinasikan masalah perkembangan peserta didik agar yang bersangkutan juga dapat dievaluasi di lingkungan keluarganya masing-masing,” katanya. Karakter murid yang berbedabeda, lanjutnya, merupakan tantangan tersendiri yang harus dihadapi guru dalam menyam-

WAKIL Bupati Pasbar H Yulianto, menyanyikan lagu Indonesia Raya didampingi sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Pasbar Arminindel.

paikan semua mate ri pembelajaran. Secara teknis, guru harus terlebih dahulu menjadi orang yang peduli terhadap anak didik, untuk kemudian dapat melakukan pendekatan emosional terhadap murid. Melalui pendekatan tersebut, ilmu akan dapat disampaikan dengan baik. “Semoga MGMP memberi manfaat yang luas bagikita semua, terutama bagi tenaga pendidik dan

pelajar diPasbar. Kami akan terus berupaya mencari solusi untuk mengatasi berbagai persolan yang ada,” jelas Yulianto. Sementara itu, Sekretaris Dinas P endikan Pasbar, Arminindel, menyampaikan bahwa melalui MGMP, profesionalitas para guru di Pasbar dapat dicapai. “Proses Belajar Mengajar (PBM) adalah komponen utama yang harus dibenahi, karena ukuran keberhasilan

 Redaktur: Ishaq

sekolah dalam mendidik para murid tergantung pada sejauh mana kesanggupan guru dalam menyempurnakan PBM,” sebutnya. Untuk itu, lanjut Arminindel, PBM di sekolah harus menjadi prioritas bagi setiap guru. Karena dari hal tersebut akan lahir pelajarpelajar yang benar-benar terdidik, mampu menguasai ilmu pengetahuan dan mampu menjaw ab tantangan masa depan. (h/ows)

 Layouter: Luther


B LA

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

17

Italia Tambah Luka Belanda AMSTERDAM, HALUAN — Italia menambah luka yang diderita Belanda. Dalam laga persahabatan di Amsterdam Arena, Rabu (29/3), Gli Azzurri mengalahkan Oranje dengan skor 2-1. Laga ini merupakan laga pertama Belanda sejak Danny Blind dipecat dari kursi pelatih pada Minggu (26/3) lalu. Pelatih Belanda U21, Fred Grim, untuk sementara dipercaya memimpin tim. Belanda unggul lebih dulu pada laga ini berkat gol bunuh diri Alessio Romagnoli pada menit kesepuluh. Romagnoli salah mengantisipasi bola di kotak penalti dan malah membelokkannya ke gawang sendiri. Tapi, Italia tak butuh waktu lama untuk menyamakan skor. Pada menit ke-11, tembakan diagonal Eder dari luar kotak penalti tak bisa dijangkau penjaga gawang Belanda, Jeroen Zoet. Pemain belakang Leonardo Bonucci menjadi penentu kemenangan Italia lew at golnya pada menit ke-32. Diaw ali sebuah sepak pojok, Bonucci menyambar bola muntah di mulut gaw ang untuk membawa tim tamu berbalik memimpin. P ada babak kedua, Belanda punya kes empatan untuk menyamakan kedudukan melalui Quincy P romes. Na mun, Gianluigi Donnarumma mampu menyelamatkan gawang Italia. Italia juga punya kans untuk memperbesar keunggulannya lewat aksi Eder dan pemain pengganti Andrea Belotti. Beruntung buat Belanda, Zoet tampil sigap di bawah mistar. Pada menit-menit akhir, Donnarumma dua kali menyelamatkan gawang Italia. Kiper AC Milan itu menggagalkan dua tembakan yang dilepaskan oleh Wesley Sneijder. Kemenangan atas Belanda membuat pelatih tim nasional Italia Giampiero Ventura meyakini, skuatnya bisa menjadi kejutan di P iala Dunia 2018 di Rusia me ndatang. Meski bukan laga kompetitif, Ventura melihat ada sejumlah aspek yang penting di laga ini yakni mentalitas dan citra tim yang terangkat. Lebih dari itu, eks pelatih Torino ini kian yakin Italia bisa jadi kejutan di Piala Dunia 2018 mendatang. (h/san)

BONUCI menciptakan gol penentu kemenangan Italia atas Belanda 2-1 dalam laga uji coba.NET

PIALA DUNIA — Pemain Brasil melakukan selebrasi usai memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia. Kelolosan Brasil tidak terlepas dari kemenangan 3-0 dari Paraguay dalam kualifikasi Piala Dunia Zona Amerika Selatan, Rabu (29/3).NET

Brasil Lolos ke Piala Dunia 2018 SAOPAOLO, HALUAN— Brasil dipastikan menjadi negara pertama selain tuan rumah Rusia yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Lolosnya Brasil tak lepas darihasil-hasilkualifikasi dizona CONMEBOL. Brasil sendiri meraih kemenangan atas Paraguay dengan skor 3-0 dalam pertandingan kualifikasi di Arena Corinthians, Sao Paulo, Rabu (29/3). Hasil itu membuat mereka kukuh di puncak klasemen zona CONMEBOL dengan 33 poin dari 14 pertandingan. Kepastian lolos nya Brasil tak lepas dari kekalahan yang diderita Argentina dan Uruguay. Argentina ditaklukkan Bolivia dengan skor 0-2, sementara Uruguay tumbang 1-2 di markas P eru beberapa jam usa i laga Brasil vs Paraguay tuntas digelar. Dengan empat pertandingan

Kolombia menyusul dengan 24 poin, diikuti Uruguay dan Chile yang sama-sama punya 23 poin. Sementara itu, Argentina yang duduk di peringkat lima (zona playoff) punya 22 poin. Di antara empat tim yang berpeluang melewati perolehan angka Brasil itu, dengan catatan Brasil selalu kalah dalam empat laga tersisa, Uruguay dan Argentina ma sih harus saling berhadapan pada 31 Agustus tersisa, Brasil sudah dipastikan mendatang. Dengan demikian, tidak akan finis lebih rendah dari maka keduanya tidak mungkin peringkat empat yang merupakan sa ma-sama meraih poin makposisi akhir untuk tiket lolos simal (12) di empat pertandingan langsung ke Rusia. Bagaimana tersisa. Brasil bisa dipas tikan lolos? Apapun hasil pertandingan Begini hitung-hitungannya. antara Uruguay dan Argentina, Bras il saa t ini me mimpin posisi finis terburuk untuk Brasil klaseme n dengan 33 poin. adalah peringkat empat. Itu

berarti mereka berhak lolos ke putaran fina l di Rusia tahun depan. Dengan demikian, dalam catatan di situs resmi FIFA, Brasil me njadi satu-satunya negara yang sela lu tampil di Piala Dunia. “Pada tahap dan momen ini persaingan grup sangat sengit. Sepakbola adalah tentang melakukan serangkaian langkah penting. Jika tim mampu tumbuh dan melakukan konsolidasi, ayolah biarkan me reka terus meningkat. Saya akan memonitor setiap langkah biar makin solid ke depannya. Setiap pertandingan, se tiap se si latihan, kami akan me mbangun konsolidasi dan evplusi tim,” kata pelatih Brasil Tite seperti dikutip Soccerway.(h/san)

LAPSUS RUMAH SAKIT UNAND RUMAH SAKIT UNAND SOFT LAUNCHING

Dilengkapi dengan Peralatan Modern dan Super Canggih Rumah Sakit Universitas Andalan (Unand) resmi Soft Launching, Rabu (29/3) yang ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Ditjen Sumber Daya Iptek Dikti Ali Ghufron Mukti. Rumah sakit sendiri mengadopsi gaya rumah sakit universitas di Amerika dan Eropa. Rumah sakit Unand ini juga dilengkapi dengan peralatan super cangggih.

Prof. Dr TAFDIL HUSNI Rektor Unand

“Rumah sakit Unand merupakan rumah sakit modern dengan penerapan Tri Dharma perguruan tinggi yaitu pelayanan kesehatan atau pengabdian, pendidikan dan penelitian. Rumah sakit ini berada di bawah kemenristek-Dikti,” ujar Rektor Unand Prof. Dr Tafdil Husni. Lebih jauh dijelaskan rumah sakit ini bertujuan untuk menciptakan layanan kesehatan yang berkualitas, meningkatkan mutu lulusan tenaga kesehatan khususnya dokte r dan me mpercepat kemandirian bangsa akan produk kesehatan yang berkualita s, baik diagnostic

Rektor Unand Tafdil Husni bersama Ditjen Sumber Daya Iptek Dikti, Ali Ghufron Mukti saat melihat salah satu pasien. www.harianhaluan.com

maupun terapi. Rumah Sakit Unand ini memberikan pelayan rawat inap dan jalan, rawat jalan dengan fasilitas poliklinik lengkap untuk semua disiplin ilmu kedokteran, seperti penyakit dalam, bedah, anak, kebidanan/penyakit kandungan, THT, mata, syaraf, kulit dan kelamin, gigi dan mulut, jantung dan paru, serta ditambah poli khusus. “Ruma h sakit Unand dilengkapi dengan fas ilitas modern dan super canggih dengan keunggulan dalam penanganan kasus keganasa n dan penyakit yang berhubungan dengan kelainan saluran pencernaan,” DITJEN Sumber Daya Iptek Dikti, Ali Ghufron Mukti menandatangi prasasti bebernya. Sementara itu untuk ke- lambung, bronkoskopi un- operasi besar. Peralatan ini pendukung diagnostic adaunggulan terhadap kasus tuk kelainan saluran nafas, didukung oleh C-arm, suatu lah ce iling X-ray dan CT saluran pencernaan seperti kolonoskopi untuk usus alat radiodiagnostik yang scan 64 slices, serta USG 4 kelaina n lambung, usus, bes ar dan endosc opic re- dapat mendekteksi kelainan dime nsi yang dapat diguempedu, usus halus dan trograde cholangio pan- se cara tiga dimensi. Pera- nakan untuk diagnostic besar ditandai dengan ada- creatogram (ERCP ) untuk latan radiologi lain sebagai pada kehamiland an tumor. nya peralatan mikroinvasif kelainan empedu dan pansurgery (MIS), seperti gastro- creas seperti pengangkatan scopi untuk melihat kelainan batu empedu tanpa melalui

DITJEN Sumber Daya Iptek Dikti, Ali Ghufron Mukti mengambil siriah dalam carano.

Ditjen Sumber Daya Iptek Dikti, Ali Ghufron Mukti menjelas kan ada rencanya 24 rumah sa kit perguruan tinggi didirikan, 12 sudah beroperasi termasuk Unand. “K ita me mprioritaskan Unand untuk membangun taraf SDM baik itu integritas moral ma upun pemberian servis penuh di atas rata-rata kepada ma syarakat. Kita akan terus berkoordinasi dengan Kemenkes dan Kemenristek Dikti dalam membangun ruma h sakit tersebut,” ujarnya. Pihaknya juga sudah menyiapkan dana sebanyak Rp20 miliar untuk biaya operasi rumah sakit tersebut. “Masih mau beroperasi saja kita sudah jauh-jauh hari me n yia p ka n dananya seba nyak Rp20 miliar,” tutupnya. (*)

REKTOR Unand Tafdil Husni saat menunjukan lokasi Rumah Sakit Unand kepada Ditjen Sumber Daya Iptek Dikti, Ali Ghufron Mukti.  Redaktur: Arda Sani

 Lay outer: Irv and


INTERNASIONAL

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

19

LEWATI MASA IZIN TINGGAL

Saudi Kembali Beri Amnesti ke TKI ARAB SAUDI, HALUAN — Mulai 29 Maret, pemerintah Arab Saudi akan memberikan amnesti atau pengampunan selama tempo 90 hari kepada WNI yang melewati masa izin tinggal (overstay) untuk menyerahkan diri secara sukarela dan mengurus kepulangan atas biaya sendiri.

Pengusaha Australia Tertarik Ojek Motor MELBOURNE, HALUAN — Maraknya layanan jasa pengiriman makanan di Indonesia menarik perhatian pengusaha ekspor ternak Australia. Hal itu dengan mempertimbangkam berubahnya cara distribusi daging dan produk lainnya ke konsumen. Organisasi Meat and Livestock Australia (MLA) mengatakan ratusan ribu pengendara sepeda motor di kota-kota seperti Jakarta dan Singapura, mengantarkan makanan langsung ke pintu rumah konsumen, mengalahkan pusat distribusi mahal. Andrew Simpson, manajer MLA untuk Asia Selatan mengatakan ojek motor ini mendistribusikan daging, botol anggur dan makanan restoran, yang menawarkan peluang bagi para eksportir Australia. “Dalam dua tahun terakhir, para pengusaha telah mengumpulkan ratusan ribu ojek motor menjadi unit bisnis, salah satunya disebut Go-Jek,” katanya. “Ini mencapai 250 ribu karyawan pada saat ini,” jelasnya. “Mereka ini taksi, tapi bisnis tambahan mereka adalah mengantarkan bahan makanan, burger, bir - apa pun yang Anda inginkan - ke rumah atau restoran Anda untuk tarif di bawah satu dolar,” ujar Simpson. “Itu kekuatan pendorong yang artinya perubahan radikal mengenai bagaimana para pengecer berpikir, bagaimana pelayanan makanan berpikir,” katanya. “Singapura begitu juga. Di sinilah Asia memiliki kemampuan luar biasa, bukan hanya untuk mengejar tetapi juga untuk melampaui seluruh dunia,” tambahnya. Peritel modern memiliki investasi di gedung dan bangunan tapi itu terlalu mahal. Jaringan industri makanan mengadopsi pengiriman ke rumah-rumah dari pintu belakang, melalui deliveri sepeda motor, dan itu merupakan 10 sampai 20 persen dari bisnis mereka. “Itu termasuk steak T-bone, botol anggur dan daging domba, jadi hal itu akan bagus bagi industri kami,” kata Simpson. Saat ini di pasar daging Asia daging sapi asal Brasil yang lebih murah merupakan tantangan bagi daging sapi Australia. Begitu juga persaingan yang disebabkan daging kerbau asal India, yang datang dalam kemasan 500 gram yang siap dipergunakan, langsung ke peritel. Simpson mengatakan eksportir daging Australia perlu untuk melepas pasar daging ukuran karton 27,2 kilogram yang selama ini mereka kuasai. “Kita telah tergeser oleh daging kerbau di pasar makanan, tergeser di pasar tradisional, tergeser di pasar ternak hidup, karena adanya alternatif yang sangat murah ini,” katanya. “Banyak pekerjaan sulit yang harus dilakukan, agar konsumen tahu bahwa kita memiliki sesuatu yang baik,” tutur Simpson. (h/rol)

Kamboja Resmi Larang Penjualan ASI KAMBOJA, HALUAN — Kamboja secara resmi melarang penjualan dan ekspor air susu ibu (ASI) dari perempuan-perempuan yang sedang menyusui di negara itu. Hal ini setelah adanya laporan-laporan yang mengungkap bagaimana perempuan melakukan perdagangan kontroversial tersebut untuk menambah pendapatan keluarga. Perintah itu dikeluarkan setelah Kamboja sementara waktu menghentikan ekspor ASI yang dilakukan oleh Ambrosia Labs yang berbasis di Utah, yang mengklaim sebagai perusahaan pertama yang memasok ASI dan menyalurkannya ke Amerika Serikat. ASI tersebut diperoleh dari perempuanperempuan miskin Kamboja di ibu kota Phnom Penh dan kemudian dikirim ke Amerika Serikat, tempat susu-susu tersebut dipasteurisasi dan dijual seharga 20 dolar AS (sekitar Rp266.470) per kemasan. Pelanggan perusahaan itu adalah para ibu di Amerika Serikat yang tidak bisa menghasilkan susu dalam jumlah yang cukup untuk bayi mereka. Pada Selasa, kabinet Kamboja memerintahkan Kementerian Kesehatan untuk bertindak segera untu mencegah pembelian dan pengeksporan ASI dari para ibu di Kamboja menurut surat yang dilihat oleh kantor berita AFP. “Meski Kamboja miskin dan (hidup) susah, tidak pada tingkat sampai harus menjual susu dari para ibu,” tambah pernyataan itu. Ambrosia Labs membela bisnisnya dalam wawancara sebelumnya, menyatakan model itu mendorong para ibu Kamboja menyusui anaknya dan mendapat penghasilan ekstra sekaligus mengisi kekurangan bank ASI di Amerika Serikat. Namun UNICEF menyambut larangan itu, mengatakan perdagangan semacam itu eksploitatif dan bahwa kelebihan ASI harus tetap berada di Kamboja, tempat banyak anak kekurangan nutrisi. “Di Kamboja pemberian ASI eksklusif untuk bayi baru lahir selama enam bulan menurun dari 75 persen pada 2010 menjadi 65 persen pada 2014,” kata Debora Comini, perwakilan UNICEF Kamboja dalam satu pernyataan yang dikutip AFP. (h/rol) www.harianhaluan.com

BAHAN ISI PALESTINA — Raja Yordania Abdullah II (kanan) menyambut Presiden Palestina Mahmud Abbas. NET

Pemimpin Negara Arab Bahas Isu Palestina AMMAN, HALUAN — Para pemimpin negara-negara Arab menggelar pertemuan tahunan di Yordania untuk membahas terorisme dan konflik kawasan, terutama isu P ale stina. Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al-Saud, juga ikut hadir dalam pertemuan ini. Seperti dilansir AFP dan Reuters, Rabu (29/3), sekitar 22 pemimpin negara-negara anggota Liga Arab dilaporkan hadir dalam pertemuan yang digelar di Sweimeh, pantai Laut Mati. Lokasi pertemuan hanya berjarak beberapa kilometer dari Tepi Barat dan area permukiman Israel yang dikecam dunia. Selain Raja Salman, P residen Palestina Mahmud Abbas, Presiden Mesir Abdel Fattah AlSisi, Sekretaris Jenderal P BB yang baru, Antonio Guterres dan utusan khusus PBB untuk Suriah, Staffan de Mistura, juga dijadwalkan hadir dalam pertemuan ini. Dituturkan Menteri Informa si Yordania, mereka akan me mbahas konflik di berbagai negara, mulai dari

Suriah, Irak, Libya dan Yaman, juga membahas pertempura n melawan terorisme dan konflik Israel-Palestina. “Saya pikir pertemuan tingkat tinggi ini tidak akan berbeda dari pertemuan Arab sebelumnya. Sistem (politik) Arab cenderung lemah, terpecah-belah dan diwarnai cacat selama bertahuntahun. Tidak ada terobosan baru yang akan muncul,” terang Kepala Pusat Kajian Politik AlQuds, Oraib al-Rantawi. Seca ra terpisah, seorang pejabat Yordania me nyebut pertemuan di Laut Mati ini digelar dengan pengamanan ketat dengan melibatkan kendaraan lapis baja yang disiagakan di perempatan yang menjadi lokasi pertemuan. P ertemuan ini dianggap tidak akan ma mpu me njembatani perbedaan dalam isu Iran dan juga konflik di Suriah dan Yaman. Namun di sisi lain, para pemimpin Arab tetap kompak dalam mendukung solusi dua negara untuk konflik IsraelPalestina.

“Kami khawatir karena seharusnya ada konsensus Arab untuk isu Palestina, agar hal ini jelas tercerminkan dalam pembahasan negara-negara Arab dan para pemimpin mereka dengan pemerintah Amerika yang baru,” tutur Menteri Luar Negeri Palestina, Riyad al-Maliki, kepada Reuters. Maliki menambahkan, AS akan mengirimkan perwakilan ke pertemuan di Yordania itu. Sementara itu, draf resolusi untuk Yerusalem telah disusun untuk menentang rencana Presiden AS Donald Trump memindahkan Kedutaan Besar AS dari Tel Aviv ke Yerusalem. Draf itu juga menekankan opsi negara Palestina sebagai solusi konflik. “Isu Palestina menjadi isu se ntral. Itu menjadi penyebab mendasar dari konflik di kawasan (Timur Tengah) dan resolusi untuk itu menjadi kunci bagi perdamaian dan stabilitas. Kami berharap kami bisa meluncurkan kembali upaya memulai kembali perundingan yang serius,” tegas Menteri Luar Negeri Yordania Ayman Safadi. (h/dtc)

Yahudi Ortodoks Protes Israel YERUSALEM, HALUAN — Ribuan orang dari aliran Yahudi Ortodoks menggelar protes di Yerusale m untuk me nentang wa jib militer. P rotes tersebut menimbulkan ketegangan antara warga dengan pemerintah. Para demonstran mengenakan pakaian dan topi hitam yang menjadi ciri khas warga Yahudi. Mereka juga membawa papan yang bertuliskan “Pemerintah Israel Menganiaya Warga Yahudi”. P ara rabi me ngutarakan protesnya di tengah polisi yang berjaga ketat di se kitar area. “Lebih baik tertembak daripada pergi menuju wajib militer,” ujar salah seorang pendemo Aaron Roth (45) seperti dikutip dari

AFP, Rabu (29/3). P rotes tersebut diadakan oleh aliran Yahudi Ortodoks yang menolak adanya negara Israel. Wajib militer diwajibkan pada kebanyakan warga Yahudi di Israel. Wajib militer berlaku selama dua tahun dan delapan bulan untuk laki-laki. Seme ntara wanita wajib me njalaninya selama dua tahun Yahudi Ortodoks mew akili sekitar 10 persen dari populasi warga Israel. Mereka hidup dengan melaksanakan atura n hukum Yahudi dengan intepretasi yang sangat ketat. Mereka berpendapat bahwa wajib militer akan menjauhkan pemuda Yahudi dari beribadah dan belajar

mengenai agama. Namun, para warga Yahudi Ortodoks membebaskan apabila wajib militer tetap mewajibkan pemuda belajar agama. Meskipun hal ters ebut menjadi isu yang sangat kontroversial bagi sebagaia warga Israel yang sekuler. Banyak di antara warga Yahudi Ortodoks yang tetap mendaftarkan diri ke wajib militer. Namun, di antara mereka banyak yang menolak bekerja sama dengan peme rintah dan dikeluarkan dari wajib militer. Bulan lalu, banyak dari pendemo yang ditangkap. Pada Senin lalu, polisi juga menangkap 22 warga Yahudi Ortodoks terkait kasus dugaan pelecehan seksual. (h/dtc)

Jika mereka mengikuti program pengampunan ini ma ka me reka tidak akan dike nai denda dan tida k akan dilarang untuk masuk kembali dengan visa baru. Masruddin Muhammad, anggota Tim Perlindungan Warga di KBRI Riyadh menjelas kan ada tiga langkah yang perlu dilakukan TKI tak terdaftar untuk mendapatkan amnesti: mendapatkan sa linan data keimigras ian dari Kantor Imigrasi Arab Saudi, mengurus Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP ) di KBRI atau KJRI, dan mengurus visa atau izin keluar dari pemerintah Saudi. “Bagi yang tida k me miliki dokumen, harus memiliki dokume n. Dengan membuat print-out pas por nya di imigras i Saudi,” terang Masruddin kepada wartawan BBC Indonesia, Mehulika Sitepu. TKI overstay atau yang tinggal melewati batas izin dan bias anya tak terdaftar pada umumnya tidak memiliki dokumen karena ditahan oleh ma jikan lama setelah berganti ma jika n atau kabur dari ma jika n sebelumnya. “Ketika kita masuk ke Saudi, di bandara kita di finger print. Itu tertulis semua datanya di data imigrasi. Ketika tidak ada paspor maka yang bersangkutan harus minta print-out nya. Nanti keluar data majikannya, alamatnya. Data itu nanti dibawa ke KBRI untuk dibuat SPLP,” tambahnya. “SPLP bentuknya seperti paspor tapi digunakan untuk orang yang bermasalah, untuk dipakai sekali jalan saja.” “Dari SPLP tersebut, tergantung kas usnya. Ketika visa ziara h dan umroh bisa langsung ke bandara untuk mendapatkan visa exit (visa keluar). Untuk perusahaan atau perumahan bisa mengurus visa exit dari pemerintah Saudi di tempat khusus pengurusan visa exit. Setelah mendapat visa exit, bisa beli tiket sendiri dan langsung pulang.” Amnesti berbeda Masruddin juga menjelaskan bahwa dengan adanya moratorium penempatan TKI di se ktor informal ke Arab Saudi, maka banyak TKI yang masuk ke negara tersebut dengan menggunakan visa ziarah. Sebelumnya pada 2013 pemerintah Arab Saudi juga memberikan amnesti bagi TKI tak terdaftar di sana untuk memperpanjang izin tinggal dan kerja. Namun, amnesti kali ini berbeda dari yang sebelumnya karena hanya memberikan

‘pengampunan’ untuk keluar dari negara tersebut tanpa harus masuk daftar hitam dan tidak dilarang masuk kembali dengan visa baru. Meski jumlah TKI yang akan mengikuti amnesti ini diprediksi lebih sedikit dari jumlah pada 2013 karena amnesti yang diberikan hanya untuk keluar dari Saudi, Wahyu Susilo dari Migrant Care, lembaga yang selama ini me mperhatikan isu-isu TKI, berpendapat ada ribuan TKI yang mungkin akan menjadi peserta amnesti ini. “Sistem keimigras ian di Saudi itu berbeda. Kalau di Malaysia, TKI kita mengalami masalah ata u lari dari majikan kemudian dia ingin pulang ke tanah air, misa lnya datang ke KBRI minta SPLP bisa langsung pulang tanpa adanya exit permit. Di Saudi itu tidak ada. Itu yang menyebabkan ribuan WNI, sebagian besar TKI, terluntalunta di sana,” ujar Wahyu. Salah satu TKI yang berencana mema nfaatkan kesempatan ini adalah Titin Astina, TKI yang sudah bekerja di Arab Saudi selama delapan tahun terakhir. “Saya ingin pulang tapi kata majikan nanti setelah Lebaran saja. Saya takut, ini cuma 90 hari. Saya tidak mau, takut ketingga lan orangorang. Dia kan tidak tanggung jaw ab, maunya kerja doang,” kata Titin yang sudah tidak memiliki dokumen sejak lima tahun yang lalu. Potensi perca loan Titin tidak ikut amnesti pada 2013 karena “belum punya uang. Alhamdullilah sekarang ada,” katanya kepada wartawa n BBC Indonesia, Mehulika Sitepu. Pemberlakukan pengampunan pada 2013 diwarnai kericuhan ketika para peserta hendak mengurus dokumen dan harus mengantre lama. Oleh sebab itu, Direktur Eksekutif Migrant Care meminta agar KBRI atau KJRI memberikan informasi dan sosialisasi yang jelas kepada para TKI dan memastikan tidak disalahgunakan oleh ca lo. “Potensi menjadi korban pencaloan juga besar. Banyak calo yang memanfaatkan masa amnesti utnuk menyediakan layanan-layanan tertentu,” kata Anis. Selain itu, jumlah personel harus dipastikan cukup untuk mengantisipasi kericuhan yang terjadi pada 2013. Na mun Masruddin dari Tim Perlindungan Warga di KBRI Riyadh menegaskan bahwa KBRI dan KJRI sudah melakukan persiapan dan antisipasi agar kejadian 2013 tidak berulang kembali. (h/dtc)

Warga Indonesia Buka Bengkel di Australia MELBOURNE, HALUAN — Sudah 10 tahun Christian Gunawan membuka bengkelnya di kawasan Clayton, 30 menit menyetir dari kota Melbourne. Ia berbagi pengalaman apa saja yang perlu dipersiapkan kalau ada mau bekerja di bidang otomotif. Christian dibawa oleh ayahnya ke Australia ketika masih kecil untuk tinggal dan bersekolah. Baru di tahun 2000 ia kembali ke Kediri, Jawa Timur. Di kota kelahirannya ini, keluarganya me mbuka toko penyalur sepeda motor. Christian ikut bekerja di toko ini. “Disitu saya mencintai bagian mesin-mesin, bagian reparasi,” ujar pria kelahiran 1977 tersebut. Enam tahun kemudian, Christian kembali ke Melbourne agar tetap bisa mempertahankan statusnya sebagai warga tetap Australia atau permanent resident. “Saya sudah tahu apa yang ingin dike rjakan saat itu, menjadi ahli mesin otomotif, tapi di Australia kita perlu

me ndapat pelatihan forma l soal ini,” kata nya sa at ditemui ABC Australia Plus. “Saya sekolah lagi selama tiga tahun, lalu me ngikuti programapprentice [semacam magang] di bengkel mobil.” Christian pun sempat mendapat peringkat teratas dalam program magang yang dimiliki Pusat Otomotif, Transportasi, dan Mesin Australia tersebut. Tonton wawancara selengkapnya bersama Christian Pangsa pasar kecil yang kecil Christian sudah mengetahui bahwa bekerja di bengkel bukanlah hal yang mudah. Menurutnya pasar di Australia sangat kecil, mungkin karena jumlah populasi yang juga sedikit. “Sebelum membuka bengkel, saya mulai dari tahap awal yakni jadimob ile mech an ic. Ja di kita mengunjungi mobilmobil di ruma h pelanggan untuk servis, semacam menjemput bola,” jelasnya. Baru tiga tahun kemudian mimpinya untuk me mbuka

bengkel terwujud. Sebuah bengkel kini berdiri di kawasa n Clayton South. Di tempat ini pun banyak ditemukan bengkel-bengkel mobil lainnya. Bengkel ini hanya dioperas ikan oleh dirinya dengan dibantu istrinya sebagai urusan admin dan pengelolaa n kantor. “Di Australia ini pengelua ran untuk me mbuka bengkel banyak sekali. Tidak hanya gaji pegawai tapi juga kita harus menyediakan asuransi pekerjaan dan kec elakaan,” ujar Christian. “Tapi satu mobil mungkin bisa dikerjakan oleh sendiri atau maksimal dua orang, itu pun jika pekerjaa nnya sa ngat berat. Disini saya terbantu karena semua alatnya lengkap.” Pelanggan yang tergantung musim Christian mengaku pas aran biaya mobil masuk bengkel berkisar antara $80 hingga $180, sekitar Rp 800 ribu hingga Rp 1,8 juta, tergantung dari kerusakannya. Ia mengaku jika pelanggannya beragam,

CHRISTIAN mengatakan pangsa pasar Australia untuk otomotif sangatlah kecil. IST

me ski kebanyakan adalah warga komunitas Indonesia yang tinggal di Victoria. Ia merasa diuntungkan dengan promosi dari mulut ke mulut. “Kalau di Australia tergantung musimnya juga. Di musim panas , kita bisa mendapat 20 hingga 30 mobil per minggunya, tergantung pekerjaanya seberapa berat. Biasanya untuk se rvis, sekitar satu jam bisa selesai, jadi bisa ditunggu,” tambahnya. Christian me ngaku ren Redaktur: Isra Hermanto

cana yang ada saat ini untuk mengembangkan bengkel miliknya adalah menambah dua orang karyawan. Christian mengaku jika banyak temantemannya yang pernah juga membuka bengkel atau bekerja di industri otomotif yang kemudian menyerah. “Jadi saya sarankan benarbenar harus menyukai mes in, suka kotor, suka tantangan, karena teknologi mobil dan otomotif selalu berganti,” jelasnya.(h/rol)  Layouter: S yam sul Hidayat


INTERNASIONAL

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

19

LEWATI MASA IZIN TINGGAL

Saudi Kembali Beri Amnesti ke TKI ARAB SAUDI, HALUAN — Mulai 29 Maret, pemerintah Arab Saudi akan memberikan amnesti atau pengampunan selama tempo 90 hari kepada WNI yang melewati masa izin tinggal (overstay) untuk menyerahkan diri secara sukarela dan mengurus kepulangan atas biaya sendiri.

Pengusaha Australia Tertarik Ojek Motor MELBOURNE, HALUAN — Maraknya layanan jasa pengiriman makanan di Indonesia menarik perhatian pengusaha ekspor ternak Australia. Hal itu dengan mempertimbangkam berubahnya cara distribusi daging dan produk lainnya ke konsumen. Organisasi Meat and Livestock Australia (MLA) mengatakan ratusan ribu pengendara sepeda motor di kota-kota seperti Jakarta dan Singapura, mengantarkan makanan langsung ke pintu rumah konsumen, mengalahkan pusat distribusi mahal. Andrew Simpson, manajer MLA untuk Asia Selatan mengatakan ojek motor ini mendistribusikan daging, botol anggur dan makanan restoran, yang menawarkan peluang bagi para eksportir Australia. “Dalam dua tahun terakhir, para pengusaha telah mengumpulkan ratusan ribu ojek motor menjadi unit bisnis, salah satunya disebut Go-Jek,” katanya. “Ini mencapai 250 ribu karyawan pada saat ini,” jelasnya. “Mereka ini taksi, tapi bisnis tambahan mereka adalah mengantarkan bahan makanan, burger, bir - apa pun yang Anda inginkan - ke rumah atau restoran Anda untuk tarif di bawah satu dolar,” ujar Simpson. “Itu kekuatan pendorong yang artinya perubahan radikal mengenai bagaimana para pengecer be rpikir, bagaimana pelayanan makanan berpikir,” katanya. “Singapura begitu juga. Di sinilah Asia memiliki kemampuan luar biasa, bukan hanya untuk mengejar tetapi juga untuk melampaui seluruh dunia,” tambahnya. Peritel modern memiliki investasi di gedung dan bangunan tapi itu terlalu mahal. Jaringan industri makanan mengadopsi pengiriman ke rumah-rumah dari pintu belakang, melalui deliveri sepeda motor, dan itu merupakan 10 sampai 20 persen dari bisnis mereka. “Itu termasuk steak T-bone, botol anggur dan daging domba, jadi hal itu akan bagus bagi industri kami,” kata Simpson. Saat ini di pasar daging Asia daging sapi asal Brasil yang lebih murah merupakan tantangan bagi daging sapi Australia. Begitu juga persaingan yang diseb abkan daging kerbau asal India, yang datang dalam kemasan 500 gram yang siap dipergunakan, langsung ke peritel. Simpson mengatakan eksportir daging Australia perlu untuk melepas pasar daging ukuran karton 27,2 kilogram yang selama ini mereka kuasai. “Kita telah tergeser oleh daging kerbau di pasar makanan, tergeser di pasar tradisional, tergeser di pasar ternak hidup, karena adanya alternatif yang sangat murah ini,” katanya. “Banyak pekerjaan sulit yang harus dilakukan, agar konsumen tahu bahwa kita memiliki sesuatu yang baik,” tutur Simpson. (h/rol)

Kamboja Resmi Larang Penjualan ASI KAMBOJA, HALUAN — Kamboja secara resmi melarang penjualan dan ekspor air susu ibu (ASI) dari perempuan-perempuan yang sedang menyusui di negara itu. Hal ini setelah adanya laporan-laporan yang mengungkap bagaimana perempuan melakukan perdagangan kontroversial terseb ut untuk menambah pendapatan keluarga. Perintah itu dikeluarkan setelah Kamboja sementara waktu menghentikan ekspor ASI yang dilakukan oleh Ambrosia Labs yang berbasis di Utah, yang mengklaim sebagai perusahaan pertama yang memasok ASI dan menyalurkannya ke Amerika Serikat. ASI tersebut diperoleh dari perempuanperempuan miskin Kamboja di ibu kota Phno m Penh dan kemudian dikirim ke Amerika Serikat, tempat susu-susu tersebut dipasteurisasi dan dijual seharga 20 dolar AS (sekitar Rp266.470) per kemasan. Pelanggan perusahaan itu adalah para ibu di AmerikaSerikat yang tidak bisa menghasilkan susu dalam jumlah yang cukup untuk bayi mereka. Pada Selasa, kabinet Kamboja memerintahkan Kementerian Kesehatan untuk bertindak segera untu mencegah pembelian dan pengeksporan ASI dari para ibu di Kamboja menurut surat yang dilihat oleh kantor berita AFP. “Meski Kamboja miskin dan (hidup) susah, tidak pada tingkat sampai harus menjual susu dari para ibu,” tambah pernyataan itu. Ambrosia Labs membela bisnisnya dalam wawancara sebelumnya, menyatakan model itu mendorong para ibu Kamboja menyusui anaknya dan mendapat penghasilan ekstra sekaligus mengisi kekurangan bank ASI di Amerika Serikat. Namun UNICEF menyambut larangan itu, mengatakan perdagangan semacam itu eksploitatif dan bahwa kelebihan ASI harus tetap berada di Kamboja, tempat banyak anak kekurangan nutrisi. “Di Kamboja pemberian ASI eksklusif untuk bayi baru lahir selama enam bulan menurun dari 75 persen pada 2010 menjadi 65 persen pada 2014,” kata Debora Comini, perwakilan UNICEF Kamboja dalam satu pernyataan yang dikutip AFP. (h/rol) www.harianhaluan.com

BAHAN ISI PALESTINA — Raja Yordania Abdullah II (kanan) menyambut Presiden Palestina Mahmud Abbas. NET

Pemimpin Negara Arab Bahas Isu Palestina AMMAN, HALUAN — Para pemimpin negara-negara Arab menggelar pertemuan tahunan di Yordania untuk membahas terorisme dan konflik kawasan, terutam a isu Palestina. Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al-Saud, juga ikut hadir dalam pertemuan ini. Seperti dilan sir AFP d an Reuters, Rabu (29/3), sekitar 22 pemimpin negara-negara anggota Liga Arab dilaporkan hadir dalam pertemuan yang digelar di Sweimeh, pantai Laut Mati. Lokasi pertemuan hanya berjarak beberapa kilometer dari Tepi Barat dan area permukiman Israel yang dikecam dunia. Selain Raja Salm an, Presiden Palestina Mahmud Abbas, Presiden Mesir Abdel Fattah AlSisi, Sek retaris Jen deral PBB yang baru, Antonio Guterres dan utusan khusus PBB untuk Suriah, Staffan de Mistura, juga dijadwalkan hadir dalam pertemuan ini. Dituturkan Menteri In forma si Yordan ia, mereka akan memb ahas kon f lik d i b erbagai negara, mulai d ari

Suriah, Irak, Libya dan Yaman, juga membahas pertempu ran melawan terorisme dan konflik Israel-Palestina. “Saya pikir pertemuan tingkat tinggi ini tidak akan berbeda dari pertemuan Arab sebelumnya. Sistem (politik) Arab cenderung lemah, terpecah-belah dan diwarnai cacat selama bertahuntahun. Tidak ada terobosan baru yan g ak an mu n cul,” teran g Kepala Pusat Kajian Politik AlQuds, Oraib al-Rantawi. Seca ra terpisa h, seo rang pejabat Yo rd an ia men yebu t p ertemu an d i Laut Mati ini digelar d en gan p engam an an ketat dengan melibatkan kendaraan lapis baja yang disiagakan di perempatan yang menjadi lokasi pertemuan. Pertemu an in i d ian g gap tidak akan mampu menjembatani perbedaan dalam isu Iran dan juga konflik di Suriah dan Yaman. Namun di sisi lain, para pemimpin Arab tetap kompak dalam mendukung solusi dua negara untuk konflik IsraelPalestina.

“Kami khawatir karena seharusnya ada konsensus Arab untuk isu Palestina, agar hal ini jelas tercerminkan dalam pembahasan negara-negara Arab dan para pemimpin mereka dengan pemerintah Amerika yang baru,” tutur Menteri Luar Negeri Palestina , Riyad al-Maliki, kepada Reuters. Maliki menambahkan, AS akan mengirimkan perwakilan ke pertemuan di Yordania itu. Sementara itu, draf resolusi untuk Yerusalem telah disusun untuk menentang rencana Presiden AS Donald Trump memindahkan Kedutaan Besar AS dari Tel Aviv ke Yerusalem. Draf itu juga menekankan opsi negara Palestina sebagai solusi konflik. “Isu Palestina menjadi isu sentral. Itu menjadi penyebab mendasar dari konflik di kawasan (Timur Tengah) dan resolusi untuk itu menjadi kunci bagi perdamaian dan stabilitas. Kami berharap kami bisa meluncurkan kembali upaya memulai kembali perundingan yang serius,” tegas Menteri Luar Negeri Yordania Ayman Safadi. (h/dtc)

Yahudi Ortodoks Protes Israel YERUSALEM, HALUAN — Ribuan orang dari aliran Yahudi Ortodoks menggelar protes di Yeru salem untuk menentang wajib militer. Protes terse but menimbulkan ketegangan antara warga dengan pemerintah. Para demonstran mengenakan p ak aia n d an top i hitam yang menjadi ciri khas warga Yahudi. Mereka juga membawa papan yang bertuliskan “Pemerintah Israel Menganiaya Warga Yahudi”. Para rabi me n gu tarakan protesnya di tengah polisi yang berjaga ketat d i sekitar area. “Lebih baik tertembak daripada pergi menuju wajib militer,” ujar salah seorang pendemo Aaron Roth (45) seperti dikutip dari

AFP, Rabu (29/3). Protes terseb ut diad ak an oleh aliran Yahu di Ortod oks yang me nolak adanya negara Israel. Wajib militer diwajibkan pada kebanyakan warga Yahudi di Israel. Wajib militer berlaku selama dua tahun dan delapan bulan u n tuk lak i-lak i. Sem en tara wa nita wajib men jalan inya selama dua tahun Yahudi Ortodoks mewakili sekitar 10 persen dari populasi warga Israel. Merek a hidu p dengan melaks anakan aturan hukum Yahudi dengan intepretasi yang sangat ketat. Mereka berpendapat bahwa wajib militer akan menjauhkan pemuda Yahudi dari beribadah dan belajar

mengenai agama. Namun, para warga Yahudi Ortodoks membebaskan apabila wajib militer tetap mewajibkan pemuda belajar agama. Meskipun hal tersebut menjadi isu yang sangat kontroversial bagi sebagaia warga Israel yang sekuler. Banyak di antara warga Yahudi Ortodoks yang tetap mendaftarkan diri ke wajib militer. Namun, di antara mereka banyak yang menolak bekerja sama d en gan p em erintah d an dikeluarkan dari wajib militer. Bulan lalu , b an yak dari pendemo yang ditangkap. Pada Senin lalu, polisi juga menangkap 22 warga Yahudi Ortodoks terkait kasus dugaan pelecehan seksual. (h/dtc)

Jika mereka mengikuti program pengampunan ini ma ka me rek a tidak ak an d iken ai d en d a dan tidak akan dilarang untuk masuk kembali dengan visa baru. Masruddin Muhammad, anggota Tim Perlindungan Warga di KBRI Riyadh menjelaskan ad a tiga langk ah yang perlu dilakukan TKI tak terdaftar untuk mendapatkan amnesti: mendapatkan salinan data keimigrasian dari Kantor Imigrasi Arab Saudi, mengurus Surat Perjalanan Laksan a Paspor (SPLP) di KBRI atau KJRI, dan mengurus visa atau izin keluar dari pemerintah Saudi. “Bag i yang tidak memiliki dokumen, harus memiliki dok umen. De ngan membuat print-out paspor nya di imigrasi Saudi,” terang Masruddin kepada wartawan BBC Indonesia, Mehulika Sitepu. TKI overstay atau yang tinggal melewati batas izin dan biasanya tak terdaftar pada u mumnya tidak memiliki dokumen karena ditahan o leh ma jikan lama setelah bergan ti ma jikan atau k ab ur d ari majikan sebelumnya. “Ketik a kita masuk ke Saudi, di ban dara k ita di fing er prin t. Itu tertulis semua datanya di data imigrasi. Ketika tidak ada paspo r ma ka yan g bersan gkutan harus minta print-out nya. Nanti keluar data majikannya, alamatnya. Data itu nanti dibawa ke KBRI untuk dibuat SPLP,” tambahnya. “SPLP bentuknya seperti paspor tapi digunakan untuk orang yang bermasalah, untuk dipakai sekali jalan saja.” “Dari SPLP tersebut, tergantung kasu snya. Ke tika visa ziarah dan umroh bisa langsung ke bandara untuk mendapatkan visa exit (visa keluar). Untuk perusahaan atau perumahan bisa mengurus visa exit dari pemerintah Saudi di tempat khusus pengurusan visa exit. Setelah mendapat visa exit, bisa beli tiket sendiri dan langsung pulang.” Amnesti berbeda Masruddin juga menjelaskan bahwa dengan adanya morato rium penempatan TKI di sektor informal ke Arab Saudi, maka banyak TKI yang masuk ke negara tersebut dengan menggunakan visa ziarah. Sebelumnya pada 2013 pemerintah Arab Saudi juga memberikan amnesti bagi TKI tak terdaftar d i sa na untuk memperpanjang izin tinggal dan kerja. Namun, amnesti kali ini berbeda dari yang sebelumnya karena hanya memberikan

‘pengampunan’ untuk keluar dari negara tersebu t tanpa harus masuk daftar hitam dan tidak dilarang masuk kembali dengan visa baru. Meski jumlah TKI yang akan mengikuti amnesti ini diprediksi lebih sedikit dari jumlah pada 2013 karena amnesti yang diberikan hanya untuk keluar dari Saudi, Wahyu Susilo dari Migrant Care, lembaga yang selama ini memperhatikan isu-isu TKI, berpendapat ada ribuan TKI yang mun gk in ak an menjadi peserta amnesti ini. “Sistem keimigrasian di Saudi itu berbeda. Kalau di Malaysia, TKI kita mengalami masalah atau lari dari majikan kemudian dia ingin pulang ke tanah air, misalnya datang ke KBRI minta SPLP bisa langsung pulang tanpa adanya exit permit. Di Saudi itu tidak ada. Itu yang menyebabkan ribuan WNI, sebagian besar TKI, terluntalunta di sana,” ujar Wahyu. Salah sa tu TKI yan g berenca na meman faatkan kesempatan ini adalah Titin Astina, TKI yang sudah bekerja di Arab Saudi selama delapan tahun terakhir. “Saya ingin pulang tapi kata majikan nanti setelah Lebaran saja. Saya takut, ini cuma 90 hari. Saya tidak mau, tak ut ketinggalan o rang orang. Dia kan tidak tanggung jawab, maunya kerja doang,” kata Titin yang sudah tidak memiliki dokumen sejak lima tahun yang lalu. Potensi percaloan Titin tidak ikut amnesti pada 2013 karena “belum punya uang. Alhamdullilah sekarang ada,” katanya kepada wartawan BBC Indonesia, Mehulika Sitepu. Pemberlakukan pengampunan pada 2013 diwarnai kericuhan ketika para peserta hendak mengurus dokumen dan harus mengantre lama. Oleh sebab itu, Direktur Eksekutif Migrant Care me minta agar KBRI atau KJRI memberikan informasi dan so sialisasi yang jelas kepada para TKI dan memastikan tidak disalahgunakan oleh calo. “Potensi menjadi korban pencaloan juga besar. Banyak calo yang memanfaatkan masa amnesti utnuk menyediakan layanan-layanan tertentu,” kata Anis. Selain itu, jumlah personel harus dipastikan cukup untuk mengantisipasi kericuhan yang terjadi pada 2013. Namun Masruddin dari Tim Perlindungan Warga di KBRI Riyadh menegaskan bahwa KBRI dan KJRI sudah melakukan persiapan dan antisipasi agar kejadian 2013 tidak berulang kembali. (h/dtc)

Warga Indonesia Buka Bengkel di Australia MELBOURNE, HALUAN — Sud ah 1 0 tah un Ch ristian Gunawan membuka bengkelnya di kawasan Clayton, 30 menit menyetir dari kota Melbourne. Ia berbagi pengalaman apa saja yang perlu dipersiapkan kalau ada mau bekerja di bidang otomotif. Christian dibawa oleh ayahnya ke Australia ketika masih kecil untuk tinggal dan bersekolah. Baru di tahun 2000 ia kembali ke Kediri, Jawa Timur. Di kota kelah irannya ini, keluarganya membu ka toko penyalur sepeda motor. Christian ikut bekerja di toko ini. “Disitu saya mencintai bagian mesin-mesin, bagian reparasi,” ujar pria kelahiran 1977 tersebut. Enam tahu n kemu dian , Christian kembali ke Melbourne agar tetap bisa mempertahankan statusnya sebagai warga tetap Au stralia atau permanent resident. “Saya sudah tahu apa yang in gin d ike rjak an sa at itu , menjadi ahli mesin otomotif, tapi di Au stralia kita perlu

me ndapat p elatihan fo rmal soal ini,” katanya saat d itemui ABC Australia Plus. “Saya sekolah lagi selama tiga tah un , lalu men g ikuti programapprentice [semacam magang] di bengkel mobil.” Christian pun sempat mendapat peringkat teratas dalam program magang yang dimiliki Pusat Otomotif, Transportasi, dan Mesin Australia tersebut. Tonton wawancara selengkapnya bersama Christian Pangsa pasar kecil yang kecil Christian sudah mengetahui bahwa bekerja di bengkel bukanlah hal yang mudah. Menurutnya pasar di Australia sangat kecil, mungkin karena jumlah populasi yang juga sedikit. “Sebelum membuka bengkel, saya mulai dari tahap awal yakn i jad imo bile mecha nic. Jadi kita mengunjungi mobilmo bil di ru ma h pelan ggan untuk servis, semacam menjemput bola,” jelasnya. Baru tiga tahun kemudian mimpinya un tuk me mbu ka

bengkel terwujud. Sebuah bengkel k ini berdiri di kawasan Clayton South. Di tempat ini pun banyak ditemukan bengkel-bengkel mobil lainnya. Bengkel ini hanya dioperasikan oleh d irinya d engan dibantu istrinya sebagai urusan admin dan pengelolaan kantor. “Di Australia ini peng eluaran untuk me mbu ka bengkel banyak sekali. Tidak hanya gaji pegawai tapi juga kita harus menyediakan asuran si p ekerjaan dan kecelakaan,” ujar Christian. “Tapi satu mobil mungkin bisa dikerjakan oleh sen diri atau maksimal dua orang, itu pun jika pekerjaannya sangat berat. Disini saya terb an tu karena semua alatnya lengkap.” Pelanggan yang tergantung musim Christian mengaku pasaran biaya mobil masuk bengkel berkisar antara $80 hingga $1 80 , se kitar Rp 80 0 ribu hingga Rp 1,8 juta, tergantung dari kerusakannya. Ia mengaku jika pelanggannya b eragam,

CHRISTIAN mengatakan pangsa pasar Australia untuk otomotif sangatlah kecil. IST

mes k i keb anyak an ad alah warga komun itas Ind ones ia yang tinggal di Victo ria. Ia merasa diuntungkan dengan promosi dari mulut ke mulut. “Kalau di Australia tergantung musimnya juga. Di musim panas, kita bisa mendapat 20 hingga 30 mobil per minggunya, tergantung pekerjaanya seberapa berat. Biasanya untuk servis, sekitar satu jam bisa seles ai, jadi b isa ditun ggu,” tambahnya. Ch ristian me ngaku ren Redaktur: Isra Hermanto

cana yang ada saat ini untuk mengembangkan bengkel miliknya adalah menambah dua o rang karyawan . Christian mengaku jika banyak temantem annya yang pernah juga membuka bengkel atau bekerja di industri otomotif yang kemudian menyerah. “Jadi saya sarankan benarbenar harus menyukai mesin, suk a kotor, su ka tantangan, karen a teknologi mobil dan o to mo tif selalu b erganti,” jelasnya.(h/rol)  Layouter: S yam sul Hidayat


20

TANAH DATAR

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

Kalender Iven 2017 Diluncurkan BATUSANGKAR, HALUAN — Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi meresmikan Grand Launching Irama Production sekaligus milad ke-3 Sanggar Pusako Sakti Minangkabau serta launching kalender iven 2017 oleh Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Tanah Datar, Sabtu (25/3) malam di lapangan Cinduamato Batusangkar.

LAUNCHING KALENDER IVEN — Bupati H.Irdinansyah Tarmizi meresmikan Sanggar Pusako Sakti Minangkabau serta launching kalender iven 2017 di Dinas Budparpora Tanah Datar. EMRIZAL.

Bupati Buka Bola Voli Nagari Cup BATUSANGKAR, HALUAN — Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi membuka secara resmi kejuaraan Bola Voli Nagari Cup tingkat Kabupaten Tanah Datar, Minggu (26/3), di lapangan Cindua Mato Batusangkar. Kejuaraan ini diikuti oleh 14 kecamatan dan masing-masing kecamatan mengirim klub putra dan putri yang berlangsung selama tiga hari (26 s/d 28 Maret 2017) di lapangan voli Cindua Mato Batusangkar. Bupati Irdinansyah dalam sambutannya menyampaikan, dengan diadakannya kejuaraan Bola Voli Nagari Cup ini sangat bermanfaat dan berdampak positif dalam bentuk kerja sama yang baik antara masyarakat, pemuda dan perangkat nagari. “Atas nama pemerintah daerah saya memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini,” katanya. Bupati juga berharap kompetisi ini dapat berjalan dengan baik. “Kepada wasit, pimpinlah pertandingan ini dengan adil, serta kepada para atlet yang bertanding untuk selalu menjunjung sportifitas di mana kita akan menyiapkan tim yang tangguh untuk menghadapi tim lain dari nagari yang ada di Sumbar pada acara puncak nantinya,” urai bupati. Sebelumnya hal senada juga disampaikan Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra. Dia juga menyinggung kesiapan tim dari nagarinagari untuk mengikuti kejuaraan voli keadaan lapangan terkendala dana. “Bersama pemerintah daerah kita akan anggarkan untuk dana pembinaan karena kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun,” ucap Anton Yondra memotivasi para atlet. Sementara itu Ketua Pelaksana Fajri menyampaikan pertandingan berlangsung selama tiga hari yang diikuti 14 tim dari 14 kecamatan yang diwakili tim dari nagari terbaik di masing-masing kecamatan.(h/emz)

SMA N 1 Sungayang Taklukkan SMA N 1 X Koto BATUSANGKAR,HALUAN — Tim SMA N 1 Sungayang unggul 2-0 melawan SMA N 1 Kecamatan X Koto pada lanjutan Bupati Cup Liga Topskor 2017 di Stadion Gumarang, Jumat (24/3). Pada menit ke- 16, SMA N 1 Sungayang kembali menekan pertahanan SMA N 1 X Koto. Sebuah umpan silang ca ntik dari sisi kiri dilepaskan Amhad Fachri, tidak mampu di maksima lkan menjadi gol oleh M Iqbal walaupun ia sudah berdiri bebas di mulut gawang. Dua menit berselang, giliran M Iqbal yang mengirimkan umpan cantik dari sisi kanan penyerangan ke mulut gawang dan disambut dengan se mpurna Fajri Nur. Namun Fajri Nur saat berhadapan satu lawan satu dijatuhkan kiper Yudistira Adrian

dari SMA N 1 X Koto, sehingga was it Edi Sugianto me mberi hadiah pinalti bagi SMAN 1 Sungayang karena dianggap pelanggaran. Fahri Arfit, sang algojo pinalti yang ditunjuk mampu melaksanakan tugasnya dengan se mpurna, tendangannya meluncur deras ke sudut atas gawang dan berubahlah skor 10 yang bertahan sampai babak I selesai. Kelebihan pemain membuat SMA N 1 Sungayang semakin bersemangat menekan dan menambah gol ke gawang lawannya. Berbagai peluang terc ipta namun masih terbentur benteng kokoh SMA N 1 X Koto, namun sebuah pelanggaran keras sebelah kiri pertahanan kembali membua t wasit Edi Sugianto memberikan tenda-

B AT U SA N GK A R , HALUAN — Kepala Kantor Kementerian Agama Tanah Datar Syamsul Arifin memberikan motivasi siswa SMP Negeri 1 Batusangkar untuk menghadapi ujian nasional (UN). “Mengingat pelaksanaan ujian nasional sudah di ambang pintu, maka diharapkan agar se luruh siswa kelas IX dapat mempersiapkan diri untuk memperoleh nilai yang baik,” katanya saat memimpin upacara di SMP Negeri 1 Batusangkar Senin (27/3). Syamsul Arifin mengingatkan para siswa sebelum mengikuti UN agar memohon doa restu kepada orangtua agar seluruh ujian mata pelajaran dapat diselesaikan dengan benar.

Menurut Syamsul para orangtua siswa untuk melanjutkan sekolah anaknya ke tingkat lebih tinggi dan jangan sampai ada siswa yang tida k me lanjutkan pendidikannya karena keterbatasan biaya. Orangtua hendaknya memberikan se mangat dan bimbingan kepada anaknya dalam menghadapi UN sehingga mereka kelak dapat berhasil menyelesaikan pendidikan dan melanjutkannya ke tingkat yang lebih tinggi. Sementara itu, Kepala SMP Negeri 1 Batusangkar, Ediwarman menyampaikan dalam menghadapi UN ini para siswa juga mampu mengembangkan bakatnya, memiliki karakter dan menjadikannya kebanggaan bagi bangsa dan negara.(h/emz)

KPA Jajaran Kantor Kemenag Diimbau Taat Aturan BATUSANGKAR, HALUAN — Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tanah Datar Syamsul Arifin mengingatkan aparatur sipil negara yang menjadi Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) di jajarannya untuk menggunakan anggaran negara sesuai aturan. “Saya mengingatkan agar seluruh KPA di jajaran Kemenag Tanah Datar termasuk para kepala madrasah dan Kantor Urusan Agama kecamatan yang mengelola anggaran pada satuan kerjanya untuk mengacu

BUPATI Tanah Datar H Irdinansyah Tarmizi saat menghadiri wisuda di SD Qurrata Ayun Batusangkar. EMRIZAL.

www.harianhaluan.com

sektor wisata dan ekonomi Tanah Datar ke depan. Pada kesempatan tersebut Pembina Irama Production Zuldafri Darma mengatakan, pihaknya bersyukur atas terselenggaranya kegiatan ini dan dihara pkan dengan dilaunchingnya Irama P roduction dapat menampung bakat, seni dan budaya yang ada di Tanah Datar melalui generasi muda ke arah yang lebih baik. “Kita wajib melestarikan budaya sebagai penerus budaya ke generas i mendatang, agar budaya dan adat tidak hilang begitu saja,” kata Zuldafri. Zuldafri menambahkan, tujuan didirikannya Irama Production atas dasar kekhawatiran, di mana Tanah Datar Luhak Na n Tuo merupakan pusat budaya (pusek ika n punpunan jalo), sehingga Irama P roduction bisa jadi wadah untuk me-

Siswa SMP N 1 Dimotivasi Hadapi UN

ngan bebas diluar kotak pinalti untuk SMA N 1 Sungayang. Ari Febrian Adra yang mengambil ekse kusi tendangan bebas itu langsung melesakan tendangan kera s dan terarah menuju pojok kanan gaw ang yang tak ma mpu diamankan kiper SMA N 1 X Koto, bola menghujam tajam menembus gawang sehingga skor menjadi 2-0 sampai babak II berakhir. Manager tim SMA N 1 Sungayang selepas pertandingan mengaku puas akan penampilan anak asuhnya. “Permainan anak-anak cukup bagus dan sesuai dengan strategi yang diberikan, dan saya berharap kami mampu me njadi jua ra seperti di turname n lainnya yang kami ikuti,” sampainya. Sementara itu pelatih SMA N 1 X Koto menyampaikan apresiasi kepada anak asuhnya. (h/emz).

dan berpedoman kepada peraturan yang berlaku,” katanya saat membuka work shop Pengembangan Sumber Daya Manusia Bidang Hukum dan Kerjasama Luar Negeri (KLN) di Pagaruyung, Kamis (23/3). Syamsul menyebutkan kegiatan ini hendaknya dapat menambah wawasan dan meningkatkan pengetahuan di bidang hukum, serta mengaplikasikannya dalam pelaksanakaan tugas sehari-hari. “Kegiataan ini dapat memberikan acuan yang jelas bagi

seluruh jajaran Kemenag Tanah Datar dalam memahami kesadaran dan pemberdayaan hukum bagi ASN agar dalam penyelenggaraan tugas tidak berbenturan dan menyalahi peraturan yang berlaku,” katanya. Sementara itu, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kemenag Tanah Datar, Alinardius mengatakan work shop ini diikuti sebanyak 30 orang peserta terdiri 14 kepala madrasah dan KUA kecamatan. Alinardius mengharapkan agar seluruh pese rta dapat

Siswa SDIT Quratta Ayun Wisuda Tahfiz

B ATU SA N GKA R , HALUAN — Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi didampingi Kadis P endidikan dan Kebudayaan Abrar, menghadiri wisuda tahfiz Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Quratta Ayun Batusangkar, Minggu (26/3). Ke tua Panitia Didatra melaporkan, SDIT Quratta Ayun Batusa ngkar mela-

Bupati Irdinansyah dalam arahannya menyampaikan apresiasi yang cukup tinggi atas dukungan dalam melestarikan nilai-nilai budaya Luhak nan Tuo dan Minangkabau pada umumnya. Selanjutnya bupati menyampaikan kepada sanggar, selamat telah berkarya dan melestarikan budaya selama 3 tahun dan telah banyak prestasi yang tela h diraih baik tingkat provinsi, nasional bahkan internasional oleh Saudara Da vid P utra Yuda dan selamat atas launching Irama P roduction yang digagas bersama pembina Zuldafri Darma yang sekaligus juga Wakil Bupati. Sehubungan dengan dilaunchingnya kalender iven 2017, diha rapkan dapat menarik wisa taw an untuk berkunjung ke Tanah Datar ses uai dengan yang telah diagendakan. Dengan demikian akan dapat menggenjot

nampung keinginan aspirasi generasi muda. “K ami me mbentuk Irama Production bersa ma sa nggar P usako Sakti Minangkabau dengan tujuan me mbangkitkan kembali budaya dan berbagai seni di Tanah Datar sekaligus mendukung visi dan misi Tanah Datar bersama Bupati Irdinansyah Tarmizi dalam me wujudkan Kabupaten Tanah Datar yang madani,” pungkas Zuldafri. Sementara Ketua DPRD Anton Yondra menambahkan, sehubungan dengan telah dilaunchingnya kalender iven Tanah Datar tahun 2017, maka untuk mendukung kegiatan penampilan kesenian khusus di lapangan Cinduamato Insyaallah akan dibangun pentas yang permanen guna pengembangan wisata, yang mana nantinya kunjungan wisatawan meningkat tentu akan meningkatkan PAD. Hadir pada acara tersebut, Sekretaris Daerah Hardiman bersama Asisten, Forkopimda, pimpinan perangkat daerah, camat, walinagari, pemerhati seni dan masyarakat Tanah Datar yang memadati lapangan Cinduamato walaupun sebelumnya se mpat diguyur hujan.(h/emz/mg-rul)

kukan wisuda tahfiz perdana tahun ini berjumlah 108 hafiz dan hafiza h yang terdiri dari juz 30 sebanyak 94 siswa, juz 29 sebanyak 13 siswa dan juz 30 dan 29 sebanyak 5 siswa. Sampai saat ini sudah ada 22 siswa yang hafalannya lebih dari dua juz dengan tema Hidupkan Hati, Cahayakan Iman dengan Alquran serta pada kesem-

patan ini juga dilakukan khata m Alquran sebanyak 49 siswa. P ada kes empatan itu, Didatra menyampaikan terima kasih kepada se mua pihak yang telah membantu secara materil maupun moril sehingga terlaksana kegiatan ini dengan se baikbaiknya. “Terima kas ih kepada bapak bupati yang berkenan hadir pada aca ra ini, dan terima kasih juga kepada semua pihak se perti wali nagari beserta jajaran, sponsor, wali murid dan masyarakat sehingga wisuda ini terlaksana dengan baik,” tutur Didatra. Sejalan dengan yang disampaikan ketua panitia, Ketua Yayasan Wihdatul Umma Arif Z menyampaikan, bahwa SDIT Quratta Ayun Batusangkar di bawah Yayasa n Wihdatul Umma berdiri pada tahun 2003 dan dilanjutkan tahun 2011 didirika n SMP IT, sampai saat ini siswa selalu me ningkat bahkan untuk penerimaan siswa baru terbatas karena kekurangan

lokal. Selanjutnya tahun ini Qurrata Ayun me mbuka pendaftaran untuk tingkat SMA IT tahun ajaran 2017/ 2018 dan itupun telah mendaftar puluhan siswa bukan hanya dari Tanah Da tar namun juga dari kabupaten/ kota tetangga. Bupati Irdinansyah berpesan kepada seluruh siswa, baik yang diwisuda maupun khatam, bahwa Alquran bukan hanya menjadi hafalan saja namun harus me mahami kandungan yang ada dalam kitab suci terse but. Da lam kesempatan itu, bupati juga menyerahkan ijazah tahfiz dan khatam Alquran dan dilanjutkan pemberian reward kepada siswa hafiz oleh Ketua Yaya san Wihd atu l Umma Arif Z, yang disaksika n Ka dis Pendidikan dan Kebudayaa n, Kemenag Tanah Datar, Cama t Lima Kaum, wali nagari, pengurus Yayasan Wihdatul Umma dan ma jelis guru Quratta Ayun serta wa li murid. (h/e mz)

mengikuti dengan serius dan membahas dalam diskusi jika ada permasalahan yang dialami satker masing-masing. Alinardius menyebutkan workshop yang digelar selama sa hari ini menghadirkan tiga orang narasumber yakni Syamsul Arifin (Kepala Kemenag Tanah Datar), M. Rifki (Kas ubbag Hukum Kanwil Ke menag Sumbar) dan Ardi (Kasie Intel Kejaksaan Negeri Tanah Datar). Narasumber Ardi menyampaikan seputa r pungutan liar (pungli) yang dapat terjadi di

ma drasah. Ia me njelaskan pungli me rupakan kegiatan penarika n uang yang dilakukan se ca ra tidak sah dan melanggar hukum yang dilakukan oleh dan untuk pribadi ataupun oknum petugas. “Pungli itu suatu tindakan yang sengaja dilakukan untuk memungut biaya dalam jumlah tertentu, dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan pribadi yang dapat merugikan perorangan, masyarakat dan merugikan perekonomian masyarakat,” katanya.(h/emz)

TP PKK Konsolidasi dengan OPD B AT U SA N GK A R , HALUAN — Tim Penggerak PKK Kabupaten Tanah Datar me laksanakan konsolida si dengan Organisasi Perangkat Da erah (OP D) terkait di aula TP PKK Tanah Datar, Senin (27/3). Acara dibuka Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi didampingi Sekda Hardiman, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, P engendalian P enduduk dan Keluarga Adrion Nurdal, Ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Emi Irdinansyah, Kepala OPD di lingkungan Pemda Tanah Datar, pengurus serta anggota TP PKK Tanah Datar, dan undangan lainnya. Ke tua TP P KK Tanah Datar Ny. Emi Irdinansyah dalam laporannya menyampaikan terima kasih atas kedatangan bupati bersama OPD dan undangan lainnya. “Terima kasih kepada pak bupati walau dalam kesibuka nnya ma sih me nyempatkan diri untuk menghadiri acara ini dan ini sebagai bukti bahwa pak bupati sa ngat mendukung kegiatan TP PKK,” ujarnya.

Ny. Emi menyampaikan, tujuan dari konsolidasi adalah untuk meningkatkan koordinas i se rta hubungan yang harmonis dengan OPD dalam pelaksanaan program PKK. “Hari kita juga melaksa nakan evaluas i terhadap pelaksanaan program tahun lalu, me nyusun program yang sinergi antara program OPD dengan 10 Program PKK sehingga tujuan untuk menyejahterakan masyarakat dapat dicapai,” katanya. Ditambahkan Emi Irdinansyah, berbagai prestasi tingkat provinsi dan mewakili Sumbar untuk tingkat nas ional ditorehkan PKK Tanah Datar. “Tahun 2016 kita juara lomba PKDRT tingkat Sumbar yang diraih PKK Nagari Pagaruyung dan sekarang berlomba untuk tingkat nasional, semoga bisa jadi yang terbaik juga, mohon doa dan dukungan kita semua,” harapnya. Namun yang terpenting, ujar Emi, dengan terjun langsung ke TP PKK kecama tan dan nagari, pembinaa n dan peningka Redaktur: Nova Anggraini

tan pengetahuan serta kualitas SDM masyarakat bisa diaksanakan. “Kita mempunyai P okja yang melaksanakan program pembinaan dan penyuluhan di bidang agama, kesehatan, sosial, budaya serta sosialisasi pemanfaatan pekarangan dengan tanaman produktif untuk me me nuhi kebutuhan sehari-hari seperti tanaman cabai,” tuturnya. Akhir penyampaian Ny. Emi Irdinansyah berharap kerjasama dan sinergi dari OPD Tanah Datar dalam melaksanakan program PKK. Seme ntara itu Bupati Irdinansyah Tarmizi dalam sambutannya menyampaikan, kaum perempuan merupakan sa lah sa tu modal dasar pembangunan karena banyak peran dilakukannya, salah satunya peran ibu dalam rumah tangga. “Generasi muda yang berhasil dan berkualita s berawal dari rumah tangga, inilah peran ibu dalam mendidik anaknya dari usia dini. Kalau dalam P KK ini disebut das awisma ,” ujar Bupati Irdinansyah. (h/emz)  Lay outer: Rahmi


KAMPUS

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

21

Kampus Unand 3 Nyaris Ludes Terbakar DHARMASRAYA, HALUAN — Kampus Unand 3 di Jorong Sungai Nili, Kenagarian Sungai Kambut, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, nyaris hangus terbakar ketika puluhan mahasiswa sedang melakukan aktifitas kuliah di salah satu ruangan kampus tersebut, Rabu (29/3), sekira pukul 12.30 WIB.

SELAMATKAN BARANG — Mahasiswa Unand kampus 3 Dharmasraya menyelamatkan barang-barang dari dalam kelas agar tak terbakar. BADRI.

Timbulnya perc ikan api di atas loteng kampus karena kelalaian salah satu biro yang sedang melakukan perbaikan sambungan di sa lah satu tiang depan kampus Unand itu, diduga petugas tidak profes ional dan tidak mengantongi se rtifikasi ahli dalam bekerja kelistrikan. P ada kesempatan itu, salah seorang tokoh ma syarakat yang tida k ma u dituliskan namanya di koran, saat dikonfirmasi Haluan di Tempat Ke jadian Perkara (TKP ) menyebutkan, hendaknya PLN memakai birobiro yang berpengalaman dan punya pendidikan tentang listrik yang mempunyai sertifikat. Sementara Kapolsek Pulau P unjung Iptu Helmi,

Indonesia-Prancis Perbarui Kerja Sama Pendidikan

PSE UGM Dapat Dana Riset Rp39 Miliar YOGYAKARTA, HALUAN — Pusat Studi Energi Universitas Gadjah Mada Yogyakarta mendapatkan hibah dana riset dari Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi sebesar Rp39 miliar. “Dana tersebut untuk kegiatan riset kolaboratif selama empat tahun ke depan,” kata Kepala Pusat Studi Eenergi (PSE) Universitas Gadjah Mada (UGM) Deendarlianto di Yogyakarta, Senin. Menurut dia, dana riset tersebut berasal dari program Sustainable Higher Education Research Alliances (SHERA) yang merupakan kerja sama antara Kemenristekdikti dan United States Agency for International Development (USAID). “Riset yang akan dikembangkan adalah sistem energi hibrid dan efisiensi energi beserta jejaring pendukungnya untuk membangun kepulauan tropis yang berkelanjutan,” katanya. Ia mengatakan riset yang dinamakan Centre for Development of Sustainable Region (CDSR) itu rencananya juga akan menjalankan berbagai kegiatan proyek penelitian. “Kami juga akan melaksanakan kegiatan yang sifatnya berbagai pendekatan bidang ilmu,” kata Deendarlianto. Ia mengemukakan tim CDSR tersebut beranggotakan para peneliti dari University of Colorado at Boulder, Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian Bogor, Universitas Bangka Belitung, Universitas Negeri Gorontalo, dan Universitas Muhammadiyah Gorontalo. “Dari kegiatan riset itu diharapkan mampu mendukung riset dan tata kelola perguruan tinggi yang terlibat. Selain itu, kami juga arahkan pada pengembangan kawasan kepulauan yang berkelanjutan,” katanya. Menurut dia, beberapa pengembangan sistem energi hibrid itu meliputi pemanfaatan sel surya dan energi bio untuk daerah perkotaan dan perdesaan tropis, pembangunan sistem “online monitoring” energi untuk daerah pantai tropis, baik di perkotaan maupun perdesaan. “Selain itu, kerja sama riset antarperguruan tinggi itu juga melakukan peningkatan kapasitas industri lokal dan berbagai komponen jejaring pendukung,” katanya.(h)

WAKIL Ketua Bidang Kemahasiswaan STIKes Fort de Kock Bukittinggi Ns Silvia MBiomed foto bersama peserta mubes LDK Keifo Al-Muttaqin di kampus tersebut, Selasa (28/3).WETRIZON

MENUJU STIKES FORT DE KOCK MADANI

LDK Keifo Al-Muttaqin Gelar Mubes BUKITTINGGI, HALUAN — Untuk me ningkatka n peran Lembaga Dakwah Kampus (LDK) menuju STIKes Fort de Kock Madani, LDK Keifo AlMuttaqin me nggelar musyawarah besar (mubes) di kampus tersebut, Selasa(28/3) lalu. Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan STIKes Fort de Kock Bukittinggi Ns Silvia MBiomed ketika membuka kegiatan tersebut mengatakan, mubes adalah langkah awal untuk kembali me nyusun langkah strategis meningkatkan peran LDK untuk mewujudkan STIKes Fort de Kock Madani. “Melalui struktur kepengurusan yang baru, tentunya kita berharap bahwa pemilihan pengurus LDK beserta programprogramnya dapat diwujudkan dalam musyawarah yang penuh rasa persaudaraan ini, karena ikhwan dan akhwat LDK Keifo Al-Mutta qin STIKes Fort de Kock Bukittinggi me miliki komitmen, bertemu dan berpisah karena Allah dan berjuang dakwa h di jalan Allah,” ungkap Silvia di hadapan maha-

siswa yang tergabung dalam kepengurusan LDK K eifo AlMutta qin. Selanjutnya Silvia menjelaskan, program LDK K eifo AlMuttaqin ke depan fokus pada program pengkaderan, syiar Islam dan muslimah. Program pengkaderan dilakukan dengan sistem mentoring oleh pembina yang diberi amanah oleh kampus dan narasumber yang dida tangkan sesuai dengan kualifikasi yang me ncakup tentang akida h, ibadah dan akhlak. Sed angk an u ntuk pro gram syiar Islam, imbuh Silvia, dilakukan untuk lingkungan ka mp us d an lua r ka mpus yang bersinergi dengan pe la ks ana an Tri Dh ar ma P erguruan Tinggi. Ke mudian, untuk program muslimah, bertujua n untuk mewujudkan kemuliaan seorang wanita melalui pembinaan akidah, ibadah dan akhlak. “Hal ini sangat selaras dengan impian agama dan negara, bahwa jika wanita itu baik, maka baiklah anak-anak dari

sebuah keluarga, karena ibu adalah madrasah pertama bagi putra putrinya,” tukasnya. Se belum mube s, para peserta diberikan tausyiah dan muhasabah oleh ustaz Salman yang bertujuan untuk ref resh pema haman tentang kepemimpinan dalam Islam. Dalam tausyiahnya, ustaz Salman sangat mengapresiasi program lembaga dakwah kampus dan berpesan bahwa pengkaderan adalah metode dakwah yang sangat mampu untuk pembinaan yang terarah karena pada setiap kali pertemuan selalu berdasarkan jadwal dan materi yang sistematis, sehingga follow up melalui monitoring dan evalua si sangat efektif untuk dilakukan. Disamping itu, tambahnya, untuk melakukan penyegaran pemahaman agama, peran pembina sangat diperlukan untuk monitor dan evaluasi menyeluruh, maka para pembina juga harus mempunyai jadwal pertemuan rutin membicarakan tindak lanjut dari kegiatan LDK.(h/wet)

KPI IAIN Bukittinggi Siapkan Jurnalis Muslim Andal Bukitinggi me nghadirka n akademisi sekaligus praktisi di bida ngnya, dosen Institut Seni Indonesia (ISI) P adang P anjang Choiru Pradhono SSn MSn. Menurut Choiru, pengenalan terhadap kamera merupakan salah satu komponen dan bekal wajib bagi ma hasiswa KP I. Untuk me nghasilka n foto yang bagus, katanya ada unsur DOSEN Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang Choiru Pradhono SSn MSn pada kuliah Orientasi Kamera di Kampus penting dalam fotografi yakni lensa dan kemahiran IAIN Bukittinggi, Kamis (29/3). IST mencari sudut pandang. B U K I T T I N G G I , di Kampus IAIN BukitKemahiran mencari suHALUAN — Dalam rangka tinggi, Kamis (29/3). dut pandang menjadi penomempersiapkan mahasiswa Kegiatan ini diadakan pang penting bagi seorang untuk terjun langsung da- oleh Jurusan Komunikas i fotografer. Sebab kamera lam me mpraktikkan ilmu Penyiaran Islam (KPI) Fa- yang bagus, tambahnya, yang telah didapatnya, dige- kultas Ushuluddin Adab belum tentu menghasilkan lar kuliah Orientasi Kamera dan Dakwah (FUAD) IAIN gambar yang bagus pula. www.harianhaluan.com

kepada wartawa n mengatakan, terkait peristiwa tersebut dirinya belum bisa memas tikan penyebap terjadinya kebakaran sebagian loteng kampus Unand 3 tersebut. Namun pihaknya akan me lakuka n pemeriks aan lebih lanjut dan memintai ke tera nga n t erha dap 3 orang pekerja PT PLN sa at itu. Beruntung, dengan kesigapan pihak pemadam kebakaran dengan mendatangkan 2 unit mobil pemadam, api bisa dipadamkan secara cepat, sehingga kampus kebangaan dari Kabupaten Dharmasraya itu dapat diselamatkan dari amukan si jago merah. Saksi mata, salah satu

penjaga kantin kampus terse but, bernama Beny, juga mengatakan di mana saat itu, tim dari P LN melakukan perbaikan untuk peremajaan sa mbungan dari tiang listrik ke kampus 3 Unand. “Setelah se lesai diperbaiki dan ketika dihidupkan, malah terjadi konslet. Akibatnya ada gumpalan asap, untung saja pemadam kebakaran cepat hadir sehingga kebakaran berhas il diselamatkan,” jelasnya. Beny juga mengatakan kesipagan dari personel pemadam kebakaran sangat diapresiasi sehingga dalam waktu yang singkat api berhasil dipadamkan. “Kalau sedikit saja pemadam kebakaran terlambat, Kampus 3 Unand akan ludes terbakar,” tutupnya. Sementara, Kepala PLN cabang ranting Sitiung Dharmasraya Marli ketika dikonfirmasi, mengatakan, kebakaran kampus Unand itu bukanlah karena kelalaian anggotanya, namun kabakaran terjadi karena arus pendek. (h/mg-bdr)

JAKARTA, HALUAN — Indonesia dan Prancis melakukan pembaruan kerja sama pendidikan dan penelitian yang sebelumnya ditandatangani pada 1979. “Bertepatan dengan kunjungan kenegaraan Presiden Prancis Francois Hollande ke Indonesia, Kementerian Riset Teknologi dan P endidikan Tinggi (Ke mristekdikti) melakukan penandatanganan beberapa nota kesepahaman,” ujar Sekretaris Jenderal Kemristekdikti, Ainum Naim, dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu. Salah satu naskah kerjasama yang ditandatangani antara kedua peme rintah adalah perjanjian kerja sama di bidang iptek dan inovasi. P erjanjian terse but me rupakan pembaruan dari perjanjian se rupa yang ditandatangani pada 1979. Ainun mengatakan bahwa peningkatan kerja sama antara Pemerintah Indonesia dan P emerintah P erancis khususnya di bidang riset, teknologi dan pendidika n tinggi me miliki nilai strategis bagi kedua negara. “P enandatanganan perjanjian ini merupakan momentum kebangkitan kerja sama iptek, inovasi dan pendidikan tinggi antara kedua negara,” ujarnya. Dalam perjanjian tersebut, pemerintah kedua negara sepakat untuk mengimpleme ntasika n beberapa bentuk kerjasa ma, proyek dan program penelitian dan inovasi ilmiah bersama, kunjungan dan pertukaran ilmuan, staf ahli, atau pakar dalam bidang tertentu, terma suk pendidikan tinggi dan vokasi, pertukaran mahasiswa , dosen dan ilmuan muda, konferensi ilmiah,

seminar, lokakarya, pameran buku. Sela njutnya, pengembangan dan penilaian kurikulum dan kualifikas i, pertukaran informasi program gelar sarjana di kedua negara untuk membantu proses pengakuan akademik bagi sarjana dan diploma, pertukaran informasi tentang penelitian dan pengembangan inovatif, model inovasi dan berbagi praktik baik di bidang kepentingan umum seperti kemitraan publik-swasta-akademik, serta kerja sa ma bilateral bentuk lain yang disepakati kedua belah Pihak yang tidak bertentangan dengan hukum yang berlaku. “Melalui perjanjian kerja sama ini akan digagas kerja sama di bidang keamanan pangan dan agrikultur, energi, kesehatan, transportasi, material maju, teknologi informasi, maritim, studi dan perlindungan keanekaragaman hayati darat dan laut, penanggulangan bencana alam, penerbangan, dan ilmu sosial,” papar dia. Sedangkan di sektor pendidikan tinggi, kerja sama antara kedua negara akan diinte nsifkan di bidang pembelajaran dan pengajaran, teknologi pembelajaran inovatif, fasilitas dan model operasional terkait, teknologi pendidikan dan e-governance, pengakuan bersama tentang gelar akademik dan diploma, dan pertukaran informasi tentang sistem pendidikan dan kurikulum yang sesuai dengan peraturan berlaku di masing-masing negara. Perjanjian kerja sama tersebut ditandatangani olehnya bersama dengan Christophe Sirugue, Menteri Muda Bidang Industri, Digitalisas i dan Inovasi Perancis. (h)

Menristekdikti Ajak Santri Perebutkan Beasiswa Bidikmisi “Akan sangat beda, hasil bidikan hanya dari depan dengan bidikan yang mengutamakan sudut pandang menawa n. Misalnya dari pinggir bagian bawah, maka kemahiran mencari sudut pandang sangat dibutuhkan,” jelasnya. Sementa ra itu, Ketua Jurusan KPI IAIN Bukittinggi Sya waluddin MP d menjelaskan bahwa materi tersebut sebagai bekal menjadi jurnalis kame rame n dan fotografer. “Kita saa t ini mengupayakan ma hasiswa bany ak b ela ja r dar i ak ademisi dan praktisi agar bisa memiliki be ka l di masa yang akan datang,” terangnya. (h/re l/ril)

SURABAYA, HALUAN — Menteri Riset, Teknologi dan P endidikan Tinggi (Menristekdikti) M Nas ir me ngajak santri pondok pesa ntren untuk turut bersaing dengan pelajar umum agar mendapatkan jatah beasiswa Bidikmisi. “Santri harus bisa mengenyam pendidikan di perguruan tinggi, bisa di manapun,” kata Nasir di Pondok P esantren Mambaul Anwar, Denanyar, Jombang, Jawa Timur, Selasa. Dia mengatakan program beasiswa Bidikmisi terbuka kepada siapapun yang memenuhi syarat termasuk santri. Satu hal yang pasti, Bidikmisi hanya akan berlaku bagi mahasiswa mulai se -

mester satu di perguruan tinggi negeri. Maka dari itu, Nasir mengajak agar santri terus bekerja keras agar mendapatkan prestasi yang baik di kelasnya. Prestasi yang baik tersebut bisa memuda hkan santri untuk mendapatkan berbagai macam program beasiswa. Sementara itu, Menristekdikti me ngatakan bagi santri yang tidak mampu tapi berprestasi tidak perlu berkecil hati dan berusaha supaya nantinya bisa mendapatkan beasiswa Bidikmisi. “Maka saya dorong agar anak-anak harus pintar. Ada juga penghapal Al quran 30 juz kami fasilitasi. Kalau anda hapal saya jamin masuk PTN,” kata Nasir kepada para santri.  Redaktur: Nova Anggraini

Bidikmisi se ndiri merupakan program pemerintah dalam bentuk bantuan biaya pendidikan bagi calon mahasiswa tidak mampu secara ekonomi dan memiliki potensi akademik yang baik untuk me nempuh pendidikan di perguruan tinggi pada program studi unggulan sampai lulus tepat waktu. Bidikmisi me rupakan program pemerinta h yang ada sejak tahun 2010. Dalam kurun 2010-2016 sebanyak 352.409 mahasiswa mendapatkan jatah Bidikmisi. Pada 2016 jumlah mahasiswa yang meraih beasiswa tersebut sebanyak 74.128 dan tahun 2017 angkanya akan ditingkatkan.(h)  Lay outer: Rahmi


22

KAMIS, 30 MARET 2017 / 2 Rajab 1438 H

BERSIHKANLINGKUNGAN

Masyarakat Lubuk Tarok Mulai Bangkit SIJUNJUNG, HALUAN — Pasca banjir menerjang Kecamatan Lubuk Tarok, Pemerintah Kabupaten Sijunjung bersama OPD terkait sudah mendirikan posko kesehatan dan dapur umum. Bahkan BPBD Kabupaten Sijunjung bekerjasama PDAM Tirta Sanjung Buana juga telah mendirikan posko air bersih.” P osko kesehatan, air bersih dan dapur umum dan sudah didirikan,” kata Camat Lubuk Tarok, Dodi Katim kepada Haluan diruang kerjanya, Rabu (29/3). Selain mendirikan posko kesehatan, air bersih dan dapur umum, sambung Camat Lubuk Tarok, pihaknya bers ama OPD terkait dan pemerintahan nagari juga telah melakukan pendataan rumah-rumah dan wa rga yang terkena dampak banjir tersebut. Seja uh ini, hanya sa tu unit rumah yang hancur diterjang banjir, yakni rumah Jon He ndri wa rga Jorong Koto Tuo Nagari Lubuk Tarok. Berdasarkan pendataan sementara, rumah yang terdampak banjir di Kecamatan Lubuk Tarok seba-

nyak 49 unit.Rinciannya, Jorong Koto dan Sungai Jodi sebanyak 15 unit.Sementara Nagari Lalan 34 unit. Selain meredam rumah warga, banjir yang melanda Keca matan Lubuk Tarok merusak se jumlah infrastruktur di kecamatan tersebut. Diantaranya sa tu unit jembatan Batang Ka rimo, jaringan irigas i di Losuang Batu Jorong Silalak Kulik sepanjang 100 meter dan saluran pipa PDAM di Silalak Kulik dan Lubuk Tarok, putus. Pantauan Haluan dilokasi, air Batang Korimo sudah mulai surut.Warga yang rumahnya terendam banjir mulai membersihkan rumah dari lumpur dan sampah yang berserakan terbawa banjir. Begitu juga kantor Wali Nagari Lalan, para perangkatnya terlihat me mbersihkan dan menjemur arsip-arsip serta mobiler yang basah akibat terendam banjir. (h/ azn)

Salingka

PLANG “Pelan Om” berdiri tegak dijalan lintas Nasional di kenagarian Taratak. OKIS MARDIANSYAH

Warga Taratak Peringatkan Pengendara PAINAN, HALUAN — Masyarakat yang bermukim di pinggiran jalan lintas Nasional (Jalinsum), tepatnya di kenagarian Taratak, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), memasang sebuah plang yang bertuliskan “Pelan OM”. Hal itu bertujuan, agar pengendara yang melintas di kawasan tersebut, untuk pelan-pelan sebab jalan dipenuhi lobang dan berdebu akibat perbaikan. Seorang Warga setempat, Ujang (42) mengatakan, hampir setiap hari jalan nasional tersebut, dilintasi sejumlah kendaraan, baik roda dua, roda empat, bahkan kendaraan yang bertonase berat sekalipun. Akibatnya warga yang bermukim dipinggir jalan, selalu terpapar oleh debu jalanan. “Ya, terpaksa kami pasang plang disini agar pengendara lebih berhati-hati dan mengurangi laju kendaraannya. Plang inikami pasang sekitar dua hari yang lewat,” ungkapnya kepada Haluan. Menurutnya, kalau kita lihat pada hari-hari se belumnya, kendaraan yang lewat selalu melaju dengan kencang tanpa mengontrolnya. Jadi terpaksa kami tegur dengan cara memasang plang tersebut. Sebab, sejak seminggu bela kangan, debu jalan tersebut sangat menganggu aktivitas warga setempat. “Ratarata mereka yang bermukim disini banyak berdagang. Jadi kalau kendaraan sering tidak mengontrol kecepatannya, tentu debu bertebaran sampai ke dalam rumah kami, dan barang dagangan tentu jadi kotor,” sebutnya lagi. Pantauan Haluan dilapangan, plang itu dipasang setinggi 1,5 meter, terbuat dari sebilah papan dan dilapisi triplek bermerek “Pelan Om” Berdiri tegak disekitar badan jalan yang sedang diperbaiki. (h/mg-kis)

AKSI BERSIH — Salah seorang rumahnya yang terendam banjir, membersihkan rumah dari lumpur dan sampah. AZNELDI

Wabup Amrizal Buka Khatam Qur’an Al Fallah DHARMASRAYA, HALUAN — Wakil Bupati Dhamasraya Amrizal Dt Rajo Medan hadiri sekaligus membuka Khatam Al- Qu’ran yang digelar di Mushalla Al Fallah yang berada di Kecamatan Pulau Punjung pada Selasa (28/3). Menurut Wabup Dharmasraya Amrizal Dt Rajo Medan mempelajari dan mengamalkan Al-Qu’ran akan menjadikan kehidupan manusia selamat dunia dan akhirat. “Atas dasar itulah kita perlu tanamkan rasa cinta terhadap Al-Qur’an, baik kepada diri kita sendiri maupun pada keluarga, khususnya kepada anak-anak kita sebagai generasi penerus, dan itu merupakan kewajiban bagikita semua untuk diterapkan kepada anak-anak kita yang berusia dini, karena pada usia tersebut, anak-anak memiliki daya serap yang kuat dalam membaca dan menulisAlQur’an,” harapnya. Dikatakannya, dengan pembelajaran Al Qur’an di MDA/TPA merupakan investasi besar dalam rangka membangun kualitas masa depan generasi muda. “Hal ini sesuai dengan harapan kita semua dalam menjalankan kehidupan di dunia dan untuk menghadapi kehidupan akhirat haruslah berdasarkan nilai-nilai agama,” pungkas Rajo Medan. Lebih lanjut ia mengatakan, selaku pribadi dan pemerintah daerah, mengucapkan selamat kepada seluruh anak-anak yang mengikuti Khatam Al Qu’ran serta memberikan apresiasi dan penghargaan

KHATAM AL QUR’AN — Wakil Bupati Dharmasraya saat menghadiri pembukaan khatam Quran di Mushalla Al Fallah, Wabup saat memberikan hadiah kepada juara. IST

kepada pania penyelenggara.”Kami juga mengucapkan terima kasih kepada guruguru pembimbing yang telah mendidik anak-anak didik untuk dapat membaca dan mempelajariAl Qur’an dalam meningkatkan iman dan taqwa.” Ucap Wabup. Wali Nagari IV Koto, Kecamatan Pulau Punjung David Iskan kepada anak-anak yang telah Khatam Al Qur’an mengatakan agar tidak cepat berpuas diri.”Semoga apa yang telah diterima yang dilakukan bisa

menjadi motivasi untuk lebih baik kedepannya, terus gali potensi diri, dan tingkatkan teknik dalam membaca Al-Qur’an, serta jadilah Tahfiz karena Al-Qur’an merupakan pedoman hidup,” ungkapnya. Lebih lanjut dikatakannya, untuk meningkatkan ilmu dalammembacaAl-Qur’an , pihak Nagari IV Koto juga ikut serta dalam meningkatkan hal tersebut dengan memberikan pendidikan atau pelatihan kepada guru TPA/TPSA diNagari IV Koto dengan

menggunakan dana desa. Anak anak yang telah khatam,jangan terlalu cepat berpuas diri, semoga lebih bisa menigkatkan dalambacaan al quran,tingkatkan,dan jadihlag tahfizkarena al qiran meruakan pedoman hhidup. Jonaedi yang merupakan ketua penyelenggara Khatam Al Qur’an di Mushalla Al Fallah menyampaikan Khatam Al Qur’an diikuti sebanyak 34 orang.”Dengan beberapa rangkaian acara yakni berupa pawai dan lainnya, Allhamdulillah beberapa rangkaian acara berjalan lancar dan tanpa kendala, walalupun cuaca mendung. Untuk pelaksanaan Khatam Qur’an seluruh pendanaan berasal dari wali murid, dan beberapa orang donatur,” ungkapnya. Dijelaskannya, sebelum di Khatam Qur’an sebanyak 34 orang tersebut diuji terlebih dahulu sebelum dinyatakan bisa lulus Khata m. “Untuk memeriahkan Khatam Qur’an, Mushalla Al Fallah menggelar beberapa perlombaan seperti Tilawah, bacaan sholat wajib, bacaan ayat pendek,” terang Jonaedi. Dengan hadirnya Wabup Dharmasraya Amrizal Dt Rajo Medan pada pembukaan Khatam Al Qur’an, Jonaedi mengucapkan suatu kehormatan baginya dengan kehadiran pemimpin di Kabupaten Dharmasraya. “Kami sangat bergembira dengan kehadiran Wabup yang mau menyempatkan hadir di Mushalla Al Fallah, serta suatu penghormatan yang luar biasa bagi kami.” Pungkasnya. (h/dn/hms)

Pelaksanaan TMMD di Mentawai Dipusatkan di Siberut MENTAWAI, HALUAN — Pelaksanaan TMMD ke-98 di Mentawai akan dipusatkan di dua lokasi yakni, Desa Maileppet, Kecamatan Siberut Selatan dan Desa Saliguma, Kecamatan Siberut Tengah, Kabupaten Kepulauan Mentawai. Hal itu dikatakan Dandim 0319 Mentawai Letkol. Inf. Fajar Tri Yulianto melalui Kasdim Mayor czi Purwadi kepada wartawan, Rabu, (29/03) Dimana beberapa kegiatan pembangunan fisik seperti membuka badan jalan, rehab rumah hunian dan teras rumah ibadah, membuat sarana sumber air bersih

serta pengecoran jalan, diagendakan akan terlaksana, sehingga hasilnya pun dapat dinikmati masyarakat setempat. “Kegiatan TMMD merupakan salah satu upaya pendekatan TNI kepada masyarakat melalui pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur di wilayah yang berkategori miskin, terpencil, terisolir dan kumuh, sebagai program untuk membantu Desa dalam memperbaiki sarana prasarana Jalan sebagai sarana transportasi yang menghubungkan, “ ungkapnya kepada wartawan di Makodim 0319, Rabu (29/03). Sementara itu P as i Ops

Kodim 0319 Kapten czi Gunawan , AP membeberkan membeberkan kegiatan tersebut diantaranya pembangunan jalan sepanjang 10 kilometer. Selain itu, TNI juga akan malakukan pengecoran jalan menuju Mesjid sepanjang 10 meter di Dusun Gotap, Desa Saliguma. Sementara pada sektor perbaikan, 6 rumah warga lanjut usia (lansia) kedapatan jatah untuk direnovasi. “Warga yang mendapatkan jatah bedah rumah rata-rata sudah lansia. Dua warga Maileppet dan 4 lainnya warga Saliguma. Pun, Gereja Santo Petrus turut direhab pada bagian teras-

nya,” imbuhnya. Sela njutnya pada sektor sarana penyediaan air bersih, Kodim 0319 yang bekerjasama dengan P olres dan P emkab setempat itu, juga akan membangun bendungan dari sumber mata air bersih untuk dialirkan me lalui pipa-pipa pada bak yang diletakkan di pemukiman warga. “J adi itu me rupakan air bersih yang dialirkan pada bak penampungan air. Nanti air tersebut dapat digunakan oleh warga untuk keperluan manci, cuci dan kakus,” terang Gunawan. P ada penyele nggaraan

TMMD ini, sebanyak 150 personil akan dilibatkan, terdiri dari 120 anggota TNI, 20 anggota Polres dan 20 lainnya merupakan dibantu oleh aparatur sipil negara setempat. TMMD ke 98 tahun 2017 dimulai pada tanggal 5 April sampai 4 Mei atau selama 30 hari, dan akan dibuka secara res mi oleh Wakil Gubernur Sumbar, Nasrul Abit di Desa Muara Siberut, Kecamatan Siberut Selatan. “Akan dibuka oleh Wagub, dan sudah fix. Mudah-mudahan tidak ada perubahan,” pungkasnya. (h/mg-red)

MERETAS POTENSI ALAM GOA SEI SUKO

Kalau ada di Dharmasraya, Ngapain ke Luar Daerah DHARMASRAYA memiliki banyak potensi wisata yang bisa digarap, untuk dijadikan dinesti objek wisata untuk Sumatera Barat. Salah satunya, objek wisata alam Goa Sungai Suko yang berada di Kenagarian Gunung Selasih, Kecamatan Pulau Punjung tidak jauh dari Kantor Bupati Dharmasraya.

GOA Sungai Suko merupakan salah satu potensi alam yang ada di Dharmasraya, terlihat lokasi Goa Sungai Suko yang saat ini belum digarap. HUMAS www.harianhaluan.com

Forum Jurnalis Independen Dharmasraya (FORJID) bersama Anak Pecinta Alam Comunity (APAC) Dharmasraya, sa at ini berkalaborasi untuk meretas potensi alam Goa Sungai Suko hingga menjadi objek wisata bagi masyarakat Dharmasraya dan juga tentunya bagi masyarakat yang ada diluar Dharmasraya. Aksi peduli yang dilakukan FORJID dan APAC

dengan menggelar camping dan goro bersama untuk membersihkan dan menata lokasi pintu masuk kedalam GOA Sei Suko, serta merancang sebuah event besar untuk lebih memperkenalkan objek wisata alam GOA Sungai Suko. Ke tua Forjid Dharmasraya Juprial yang didampingi Ketua APAC Dharmasraya Roedy, men gatakan bahwa potensi alam goa Sei Suko sangat luar biasa dan ini harus

dikembangkan dan dijadikan salah satu objek wisata yang ada di Dharmasraya. “Ngapain kita jauh-jauh keluar, sementara di Dharmasraya ada potensi wisata alam yang sa ngat luar biasa. Melihat kedalam goa dengan panorama yang masih sangat asri, anda akan terpana dengan keindahan alam goa sungai Suko,”jelasnya. Kata korda Harian Koran P adang ini, lokasi wisata alam Goa Sungai Suko ini juga tidak jauh dari kantor Bupati Dharma sraya dan akses jalan hingga kelokasi juga bagus tinggal menunggu pembenahan jalan masuk sa ja. “Kita Forjid bersa ma APAC dan juga Sispala SMANSA PP juga tengah merentas dan menata lokasi  Redaktur: Dodi Nurja

se hingga kedepan, ini bisa dikembangkan oleh pemerintah daerah dan menjadikan potensi alam Goa Sei Suko menjadi salah satu alternatif wisata alam di Dharmasraya,”bebernya. Untuk memperkenalkan ini, kata suami dari Rona ini, kedepan FORJID bersama APAC akan merancang event besar yakni tradisi balimau menjelang masuk bulan ra madhan. Sebab lokasi Goa Sei Alam ini sangat cocok untuk balimau. “Insya Allah jika nanti event ini didukung oleh pemerintah, maka event akbar tradisi balimau ini akan kita gelar di Goa Sei Suko. Sebagai langkah awal untuk me mpromosika n, wisata alam Goa Sungai Suko,” tandasnya. (h/dn/hms)  Layouter: Luther


SUMBAR

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

23

Kodim 0311/Pessel Latihan BDM PAINAN, HALUAN — Komando Distrik Militer (Kodim) 0311/Pessel melaksanakan latihan Bela Diri Militer (BDM) di Lapangan Makodim setempat, Rabu (29/3). Kegiatan tersebut, dilaksanakan setelah melaksanakan apel bersama dengan seluruh jajaran dalam rangka menyambut kegiatan “Minggu Militer”.

MINGGU MILITER — Sejumlah prajurit saat berlatih Bela Diri Militer (BDM) di Halaman Makodim 0311/Pessel, Ranu (29/3). OKIS MARDIANSYAH

Dandim Letkol (Inf) Setiya Asmara, SIP melalui Serma Otrizal Syam menyebutkan, bahwa kemampuan Bela Diri Militer (BDM) oleh prajurit Kodim 0311/P essel sa ngat berpengaruh terhadap tugas dan tanggung jawab dimasa yang akan datang. Karena itu, keterampilan bela diri harus selalu dibina guna meningkatkan keahlian prajurit. “Jika kemampuan serta keterampilan bela diri setiap prajurit TNI sudah di asah dengan baik. Maka kedepannya akan selalu siap mengemban tugas dengan

rasa tanggung jawab, dimanapun mereka berada,” ungkapnya saat itu. Menurutnya, keahlian bela diri prajurit harus selalu dibina dengan latihan BDM. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan diri prajurit dalam bertugas diwilayah teritorial Kodim 0311/P essel. “Untuk mencapai tujuan tersebut, maka perlu kiranya prajurit latihan secara terusmenerus sesuai dengan program latihan yang ditentukan saat ini,” tambahnya. Sementara itu, Da ndim 0311/P essel Letkol (Inf)

Setiya Asmara, SIP mengatakan, selain Bela Diri Militer (BDM), sejumlah kegiatan pada program minggu militer juga terus dilaksanakan di halaman Makodim, seperti latihan P BB pada minggu ke-empat atau minggu tera khir setiap bulan. “Tujuannya agar para prajurit tidak lupa dengan materi dasar jiwa keprajuritan mereka masing-masing. Latihan PBB merupakan materi dasar dengan langkah tegap, penghormatan, jalan ditempat, hadap kanan, hadap kiri, buka barisan, dan tutup barisan. Karena pada dasarnya seluruh prajurit sudah pernah mendapatkan pelajaran PBB,” terang Dandim. “Kegiatan minggu militer tersebut, juga untuk meningkatkan profesionalitas prajurit dan me mpererat kebersa maan antar prajurit dengan lingkungan Kodim 0311/Pessel,” tutup Dandim. (h/mg-kis)

Kemenag Kab Solok Gelar Pembinaan Adm Keuangan FKPPI Jangan Terjerumus Perbuatan Negatif SIJUNJUNG, HALUAN — Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) adalah harga mati. Keluarga besar TNI jangan sampai terjerumus kepada hal-hal yang negatif serta semaunya di tengah tengah masyarakat. Hal itu disampaikan Dandim 0310/SSD, Letkol Inf Irvan Yusri, di Aula Makodim setempat, Rabu (29/3). Dikatakannya, sebagai keluarga besar TNI, ia akan kecewa besar dan berjanji akan copot keanggotaan FKPPI dan PPM, apabila ada anggota FKPPI dan PPM yang melakukan hal-hal yang negatif di tengah tengah masyarakat. Tetapi, sebaliknya apabila anggota FKPPI dan PPM melakukan hal hal yang positif, ia akan mendukung sepenuhnya. “Saya sangat mendukung anggota FKPPI dan PPM menggelar berbagai kegiatan sosial,” katanya. Dandim 0310/SSD juga menyampaikan dan mengingatkan keluarga besar TNI agar selalu mawas diri dan waspada dengan kemajuan tekhnologi saat ini seperti penggunaan HP agar tidak menyalahi penggunaan yang berakhir di ranah hukum, dan agar lebih bijak dalam penerimaan informasi ataupun sumber berita yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan warga serta Bangsa Indonesia Dalam kesempatan itu, Dandim Irvan, membuka sesi dialog dengan anggota FKPPI dan PPM, mulai dari kondisi ditengah tengah masyarakat sampai masalah internal organisasi agar terus menjadi besar ke depannya. Dalam acara yang dihadiri pimpinan dua organisasi tersebut di tiga kabupaten dan kota itu, pada intinya, mengajak keluarga besar TNI untuk tetap menggelar kegiatan kegiatan positif yang bersifat sosial. Selain Dandim 0310/SSD, dalam kesempatan itu Ketua PPM Kabupaten Dharmasraya Akhyar dan Ketua FKPPI Kota Sawahlunto, juga menyampaikan beberap materi menyangkut kemajuan organisasi tersebut. Kegiatan yang digelar dengan rasa penuh kekeluargaan tersebut si akhiri dengan makan siang bersama dan Salat Zuhur berjamaah. (h/ogi)

AROSUKA, HALUAN — Untuk meningkatkan kompetensi dan pemahaman para operator dan pengelola keuangan dijajaran Kementerian Agama Kabupaten Solok, Kantor Kemenag me nggelar P embina an Adminsitras i Keuangan dan BMN yang bertempat di MAN 3 Solok yang berlokasi di Alahan Panjang Lembah Gumanti kemaren. Ke pala Ka ntor Kemenag Kab. Solok, H Alizar mengatakan, dengan adanya P embinaan Adminsitrasi Keuangan ini akan meningkatkan kinerja pengelolaan anggaran dan aset di jajaran Kementerian Agama Ka bupaten Solok. Perbaikan kinerja para pengelola keuangan di tingkat Satker ini akan mewarnai prestasi pengelolaan keuangan Kementerian Agama se cara nasional yang dikenal dengan Wajar Tanpa P engecualian (WTP).

Alizar mengharapkan agar para pengelola keuangan peka dengan konsisi se rta tida k gaptek, karena saat ini Kementerian Agama juga mengaplikasika n teknologi dalam sistim ma jameme n hingga pela porannya se rta me ngamalkan lima nilai budaya kerja dalam penerapan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (ZI WBK) menuju Wilayah Bersih Bebas Melayani (WBBM) di lingkungan Keme nterian Agama Kabupaten Solok. “ZI WBK bukan hanya sebagai program wacana saja, namun harus kita implementasikan dalam setiap aktifitas kerja di lingkungan Kemenag,” kata Alizar. Kas ubag Tata Usa ha H. Syamsir selaku penganggung jawab kegiatan mengatakan acara ini sengaja dilaksanakan di MAN 3 Solok yang berlokasi di Lembah Gumanti dalam

rangka mendekatkan diri seluruh jajaran Kementerian Agama dengan seluruh Satker yang bernaung. Agar semua saling kenal sehingga ada kedekatan. “Selain menerima materi, peserta juga akan diberikan kese mpatan tanya jaw ab, agar kendala dalam proses administrasi dan pelaporan keuangan akan tuntas,”. Ketua Panitia Hadi Sulman kegiatan ini diikuti oleh 45 peserta yang merupakan pengelola keuangan pada Kantor Kemenag dan Satker yang ada pada jajaran Kementerian Agama Kabupaten Solok. Aca ra sehari ini akan diisi oleh narasumber antara lain Kakankemenag H. Alizar, dari KPPN Solok yang akan me ngupas tentag sistim pencairan dana APBN dan verifikasi pelaporan keuangan dan BMN serta Kasubbag TU, H Syamsir. (h/ ndi)

65 Guru SD/MI Ikuti Bimtek Manajemen Perpustakaan

PENGELOLA perpustakaan SD/MI se-Kota Sawahlunto saat mengikuti Bimtek Managemen Pengelolaan Perpustakaan yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Rabu (29/3). RIKI YUHERMAN

SAWAHLUNTO, HALUAN — Sebanyak 65 orang guru SD

dan MI se-Kota Sawahlunto mengikuti bimbingan tekhnis

managemen pengelolaan perpustakaan SD/MI yang digelar oleh Dinas Perpustakaan dan Ke arsipan, Rabu dan Ka mis (29-30/3) di Hotel Ombilin Heritage setempat. “Bimtek ini bertujuan meningkatkan pengeta huan dan keterampilan teknis pengelola perpustakaan sekolah, se rta meningkatkan kinerja pengelola perpustakaan agar menjadi tenaga layanan perpustakaan yang profes ional sesuai tugas pokok dan fungsinya,” kata Ka bid Penyelenggaraa n Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Sawahlunto, Subandi kepada Haluan. Selain itu, sebutnya, adanya kes eragaman dalam pengelolaa n perpustakaan sekolah,

Kependudukan Kunci Utama Pembangunan Daerah PADAN G, HALUAN — Sekretaris Utama Badan Kependudukan Ke luarga Berencana (BKKBN) Pusat, Nofrijal MA mengatakan, ma salah kependudukan adalah persoalan hulu pembangunan daerah baik pembangunan SDM, ekonomi, kesehatan, pendidikan, sosial, hingga pembangunan bangsa. “Seandainya saja pemerintah atau kepala daerah mau memahami pentingnya ma salah kependu duk an ini ba gi pembangunan daerahnya, maka program BKKBN ini ak an menjadi priorit as dalam program dasarnya,” ujarnya. Banyak dari pemimpin di daerah yang menurutnya mungkin belum memahami arti pentingnya merencanakan kehidupan dengan sebaik-baiknya melalui program BKKBN, akan menghasilkan SDM yang berkualita s, tata pengelola an kemasyarakatan yang lebih baik. Dengan nawacita ke tiga, www.harianhaluan.com

KEPALA Kantor Kemenag Kabupaten Solok, Alizar menyampaikan arahan dihadapan peserta pembinaan administrasi dan pelaporan keuangan di lingkup Kemenag Kab Solok di MAN 3 Solok di Kec Lembah Gumanti. YUTIS WANDI

lima, dan delapan me mpercepat proses terjadinya kesejahteraan masyarakat. Untuk itu, mulai dari sekarang sudah sa atnya pemerintah dae rah untuk lebih peduli terhadap persoalan kependudukan di wilayahnya, jika diabaikan akan berdampak buruk terhada p indek s kese jahteraan ma syarakat untuk jangka panjang ata u masa depan. “Kes ukse sa n program BKKBN ini akan memberikan dampak yang begitu bes ar dan signifikan bagi pembangunan yang lainnya, mulai dari masalah sosial, keterse diaa n lapangan kerja, pangan, kesehatan, pendidikan dan banyak aspek lagi,” ujar mantan Kepala Perwakilan BKKBN Sumbar ini usai mengadakan pertemuan dengan media se-Sumbar, Rabu (29/3). Suksesnya program KB sangat diha rapkan bisa diupayakan daerah-daerah agar nanti dapat menyonsong bonus Demokrafi.

Bonus yang usia penduduk produktif lebih lebih banyak dari non produktif ini, jelas akan me ndongrak pertumbuhan ekonomi di satu daerah. Namun bonus tersebut juga bisa berdampak negatif, jika nantinya kondisi satu dae rah tidak siap. “Puncak bonus demografi kita tahun 2.030. Ja di harus dipersiapkan. Saat ini setida knya ada 69 juta penduduk usia 10-24 tahun. Generasi inilah yang akan diedukasi, salah satu programnya adalah mencegah pernikahan diusia muda,” ujarnya. Ia juga mengatakan, kepala daerah yang prakmatis tidak akan terlalu peduli dengan ma salah kependudukan. Ia han ya ing in d an tahu soal capaian program ja ngka pen dek saja. Berbeda den gan kepala daerah yang visioner, ia akan melihat masala h ini (kependudukan) se bagai se suatu yang penting dan dampak jangka panjang-

se hingga tercipta SDM yang berkualitas terhadap pengelolaan perpustakaan sekaligus akan tercipta tenaga ahli dalam bidangnya (profesional) se hingga perpustakaan yang dikelola benar benar dapat dima nfaatkan dengan baik oleh penggunanya. Subandi menilai, perpustakaan adalah salah satu elemen penting se bagai bagian dari strategi dan fasilitas di sekolah pada tingkat dasar dan menengah merupakan pondasi bagi pembentukan karakte r dan keberhasilan generasi muda dimasa yang akan datang. “J ika perpustakaan itu dikelola dengan baik dan menggunakan sistem yang benar, perpustakaan bisa me nda-

tangkan se gudang manfaat, sa lah sa tunya dapat meningkatkan minat baca siswa. Oleh sebab itu diperlukan pola atau managemen yang baik sebagai upaya terwujudnya masyarakat gemar membaca melalui bimtek yang dige lar kali ini,” terangnya. Adapun materi Bimtek lanjutnya, peningkatan minat baca dalam rangja mewujudkan se kolah literasi, inventarisasi dan klas ifikasi koleksi, promosi dan penyebarluasan informa si, pengatalogan bahan pustaka, adiministrasi layanan dan otomasi perpustakaan, teknik betcerita bagi pengelola perpustakaan sekolah serta ma njeme n pengelola an perpustakaan. (h/rki)

11 Tersangka Judi Jackpot Diamankan Polisi nya. Sementara itu, Ke pala Perwa kilan BKKBN Sumbar, Syafruddin mengatakan, pihaknya terus berupaya untuk me realisasika m se jum mla h ta rge t. Dian ta ra ny a, u nt uk P rogram KKBPK adalah an gk a ke lah ir an t ot al (Total Fertility Rate/TFR) yang ditarget diangka 2,33. Target lain juga, persentase pemakaian alat kontra sepsi tahun 2017 sebanyak 60,9 perse n. untuk target Unmet Ne ed atau Kebutuhan keluarga berencana yang belum terpenuhi, dipatok 10,26. Da n juga untuk target penambahan pes erta KB aktif Metoda Kontras epsi Jangka P anjang (MKJP ) sebanyak 25 persen. “Mema ng selama ini pihak BKKBN sudah banyak melakukan MUO dengan se jumlah pihak, namun sejumlah capaian masih dibawah target. Ke depan kita akan melakukan evalasi atas ini,” ujar Syafruddin. (h/rin)

SIJUNJUNG, HALUAN — Jajaran Satuan Reskrim (Satres krim) P olres Sijunjung berhasil mengamankan dua mesin jackpot dan 11 orang tersangka yang terdiri dari 9 pemain dan 2 orang pemilik tempat dan warung dari beberapa lokasi yang berada di Kecama tan Sijunjung, Ke ca matan Koto VII dan Kecamatan Kupitan. Ha l terse but diungkapkan Kapolres Sijunjung AKBP Dodi P ribadi me lalui Ka sa tres krim Iptu Chairul Ridha didampingi KBO Iptu Admi Raflis dan Paur Humas, Ajo Nasrul saat menggelar press release, Rabu (29/3) di Mapolres Sijunjung terkait pemberantasa n penyakit Masyarakat (Pekat) di wilayah hukum Polres Sijunjung. “Sembilan orang yang merupakan pelaku atau pemain judi beserta dua orang pemilik tempat dan wa rung berhasil kita ama nkan di Mapolres Sijunjung terkait dugaan tindak pidana melakukan permainan judi jenis coki atau kartu remi dan menggunakan mesin jack-

KASATRESKRIM Polres Sijunjung, Iptu Chairul Ridha saat menggelar press release terkait pelaku kasus perjudian yang diberhasil ditangkap jajaran Satreskrim Polres, Rabu (29/3) di Mapolres Sijunjung. IST

pot,” ujar Chairul Ridha. Pihaknya juga mengatakan, 11 tersangka tersebut ditangkap di lokasi dan wa ktu yang berbeda-beda dalam kurun waktu satu minggu tera khir ini di wilayah hukum Polres Sijunjung. Dari tangan para pelaku, Satreskrim Polres Sijunjung selain me ngama nkan dua mesin jackpot, juga berhasil mengamankan barang bukti berupa uang sejumla h kurang lebih satu juta, kartu remi dan coki serta koin untuk bermain me sin j a ck p o t  Redaktur: Heldi Satria

sebanyak 351 buah. “P enangkapan ters ebut dilakukan berdasarkan laporan dan informas i dari masyarakat yang resah dengan perjudian dan merasa peduli lingkungan yang mengharapkan ketentraman, sehingga meminta kepada Polres Sijunjung beserta jajarannya untuk dapat menghilangkan perjudian dan minuma n keras supaya ma syarakat tertib aturan, tertib hukum untuk me ngembalika n masyarakat yang tentram,” jelas Kasat Reskrim. (h/ogi)  Layouter: Rahmi


24

SUMBAR

KAMIS, 30 MARET 2017 2 Rajab 1438 H

Lingkar

Rakor IC Pagaruyung Resmi Dibuka TANAH DATAR, HALUAN — Bupati Tanah Datar diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum, Azwar Rabain didampingi Kepala Kemenag Tanah Datar, Syamsul Arifin membuka secara resmi Rakor Keagamaan di Islamic Centre (IC) Pagaruyung Batusangkar, Rabu (29/3). Rakor Keagamaan yang berlangsung selama satu hari itu membahas mengenai sosialisasi dansingkronisasi kegiatan keagamaan di Tanah Datar tahun 2017. Pelaksana rakor, Afrizon melaporkan, agenda tersebut diikuti oleh SKPD, camat, UPT, Kasi, KUA dan penyuluh agama se-Tanah Datar. Pemateri yang menyampaikan pemaparan diantaranya Azwar Arbain Asisten Administrasi Setda Tanah Datar , Syamsul Arifin Kepala Kemenag Tanah Datar dan Afrizon Kepala Bagian Kesra Kantor Bupati Tanah Datar. Tujuan dilaksanakan rakor adalah dalam rangka melaksanakan visi satu Pemerintah Kabupatenb Tanah Datar di bidang keagamaan. Bupati Tanah Datar dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Administrasi Umum Azwar Rabain mengharapkan agar peserta rakor dapat mengikuti kegiatan dengan baik dan serius. “Kepada para camat diharapkan mampu untuk melaksanakan hasil rakor keagamaan tersebut di masing-masing wilayahnya, sekaligus dapat memberantas penyakit masyarakat seperti penyalahgunaan narkoba, judi, asusila,dan kejahatan lainnya,” sebutbupati. Selanjutnya bupati mengharapkan agar Kabupaten Tanah Datar ke depan dapat menjadi kabupaten yang madani, berbudaya, berakhlak mulia dan melaksanakan adat basandi sarak, sarakbasandi kitabullah (ABSSBK). Menggalakkan kegiatan pemerintah dalam pelaksanaan maghrib mengaji dan pelaksanaan salat subuh berjamaah yang dilakukan secara rutin oleh Bupati Tanah Datar dinagari-nagari se-Tanah Datar. Bupati meminta kepada seluruh walinagari di Tanah Datar untuk dapat mempertahankan dan menjalankan program magrib mengaji dan salat subuh berjamaah tersebut untuk masa mendatang. (h/fma)

Pemko Solok Prioritaskan Reformasi Birokrasi SOLOK, HALUAN — Pemerintah Kota Solok tetapkan reformasi birokrasi dan penyelenggaraan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih sebagaiprioritas pembangnan Kota Solok tahun 2018. Ha l itu dungkapkan Walikota Solok, Zul Elfian sa at membuka Musyawarah Perenca naan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Ke rja Perangkat Daerah (RKPD) di Gedung Kuabuang Tigo Baleh, Rabu (29/3). “Kota Solok berkomitmen mejadikan reformasi birokrasi dan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih sebagai prioritas pembangunan pada tahu n 2018 . Kebijakan ini diambil untuk menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah. Karena berdas arkan pengalaman tahun 2016, kepercayaan mas yarakat ternyata bisa me ningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemb angunan ,” ujar Zul Elfian. Lebih jauh diungkapkannya, keberhasilan Kota Solok meraih penghargaan dibidang akuntabilitas kinerja dari Kemenpan RI tahun 2016 ternyata berdampak positif terhadap kepercayaan masyarakat. Ke perca yaan masyara kat itu ternyata juga bisa meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan. Ini terbukti dengan adanya

PUKUL GONG — Walikota Solok, Zul Elfian disaksikan mantan Walikota Solok,Yumler Lahar dan unsur Forkompinda memukul gong tanda dimulainya Musrenbang RKPD Kota Solok 2018. IST

masyarakat yang mau menyerahkan tanahnya untuk pembangunan tanpa ganti rugi. Pembangunan P onpes Tahfizd Quran di Kelurahan Tanjung Paku adalah salah sa tu contohnya. Selain me mprioritaskan reformasi birokarasi dan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih, kata Zul Elfian, Pemko Solok juga memprioritaskan pembangunan mental dan pengamalan agama dalam kehidupan masyarakat berlandaskan ASB - SBK. Kemudian P emko Solok juga akan meningkatkan kulitas pendidikan, meningkatkan derajat kes ehatan masyara-

kat,mengembangkan industri, perdagangan, koperasi dan UMKN, investasi dan pariwisata. Kemiskinan, pengangguran dan permasalahan sosial akan ditangulangi dan sarana serta prasarana kota akan dibangun secara bertahap. Sementara itu P lt Kepala Badan Perenca naan, P enelitian dan P engembangan Daerah (Bapelitbangda) Kota Solok, Ir Je frizal mengatakan,

Musrenbang RKPD ini merupakan tahapan penyusunan RKPD. Ada beberapa hal yang dibahas dalam Musrenbang RKP D ini, dianta ranya me nyempurnakan rancangan RKPD tahun 2018 yang memuat prioritas pembangunan daerah, me rumuskan renca na pembangunan tahun 2018 berdasarkan prioritas dan sumber pendanaan, mengklarifika-

si usulan program dan kegiatan yang telah disa mpaikan masayarakat melalui Musrenbang Kecamatan. Di dalam Musrembang RKPD ini,indica tor kinerja program dan kegiatan prioritas pembangunan dae rah tahun 2018 dipertajam. “Kemudian menyepakati secara bersama prioritas pembangunan daerah dan kegiatan prioritas daerah,” kata Jefrizal. (h/eri)

Warga Padang Laweh Butuh Jaringan Irigasi SIJUNJUNG, HALUAN — Ke lancaran jaringan irigasi merupakan salah satu faktor utama yang menjadi penentu keberhasilan pertanian. Selain ketersediaan pupuk yang memadai, adanya jaringan infras truktur sa luran irigasi yang mampu memenuhi kebutuhan lahan pertanian ma syarakat, menjadi kebutuhan urgen bagi masyarakat petani di Jorong Sungai Gemiri, Nagari P adang Laweh, Kec Koto VII, Kab Sijunjung. “Bagai mana panen mau meningkat, sementara faktor utama yang me njadi penunjang keberhasilan pertanian itu se perti irigasi yang memadai belum mampu kita penuhi se ca ra baik,” kata Walinagari P adang Laweh, Rusdi Antoni, saat berdialog dengan anggota DPD RI asal Sumbar Nofi Candra Selasa (28/3) malam. Kunjungan senator asal Sumbar ini selain menjalin silaturrahim dengan masyarakat juga dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat dala m me manfaatkan kunjungan masa resesnya ke dapil Sumbar. Kehadiran putra Saningbakar kabupaten Solok itupun disa mbut antusias oleh ma syarakat se tempat yang ingin berkeluh kesah terhadap berbagai persoalan yang terjadi. Rusdi menyebutkan, untuk Jorong Sungai Gemiri saja ada sekira 100 hektare lahan pertanian masyarakat. Lahan itu merupakan lahan pertanian tadah hujan, dan hanya bisa diolah kala musim hujan saja. Pada lahan tersebut ada saluran irigasi tradisional dan tidak permanen yang membentang sepanjang 3 kilometer. Artinya kala musim kemarau, saluran iriga si tersebut juga ikut

www.harianhaluan.com

kering karena tak ada tembok yang mampu menahan air. “Kalau ada sa luran irigasi, tentu petani di sini bisa mengatur musim tanamnya tanpa terganggu dengan musim. Ini yang kita harapkan, kita ingin peme rintah peduli, kalau memang ingin meningkatkan perekonomian masyarakat di daerah ini,” bebernya. Menjawab keluhan masyarakat ini, Nofi yang du-

duk di Komite II yang membidangi masalah P ertanian, Kehutanan, Perikanan, perkebunan, Sumberdaya Alam dan Energi ini menyebutkan akan segera menyampaikan aspirasi masyarakat ini kepada lembaga dan kementerian terkait. P iha knya berharap pemerintah nagari mengajukan usulan ini kepada pemerintah daerah. P ermohonan itu kemudian disampaikan kepada kementerian terkait

dengan ditembuskan kepada anggota DPD RI asal Sumbar. “Setiap turun menjeput aspiras i, perbaikan sistim distribusi dan tataniaga pupuk dan peningkatan kualitas irigasi terus menjadi harapan peta ni. Kita telah melaporkan hal ini dan akan selalu berjuang untuk mendes ak departemen terkait melalui kopmite II agar melakukan pembenahan, “ tutur Nofi. (h/ndi)

 Redaktur: Heldi Satria

     Layouter: Rahmi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.