Harian Umum
Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat SABTU,
31 DESEMBER 2016 / 2 Rabiul Akhir 1438 H / Edisi: 083, Tahun ke-69 / Harga Eceran Rp3.500/Eks (Luar kota tambah ongkos kirim)
TIM GABUNGAN RAZIA TEMPAT HIBURAN MALAM
Enam Orang Positif Narkoba
TES URINE — Tim gabungan terdiri dari Polda Sumbar, Polisi Militer I/4 Padang, dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumbar menggelar razia Cipta Kondisi di sejumlah tempat hiburan malam, Jumat (30/12). Pada kesempatan itu juga dilakukan tes urine bagi sejumlah pengunjung. Dalam kegiatan tersebut, tim menurunkan sebanyak 145 personel gabungan. HUDA PUTRA
Dirut Citilink Mundur JAKARTA, HALUAN Direktur Utama maskapai penerbangan Citilink Indonesia Albert Burhan memutuskan untuk mengundurkan diri dari Jabatannya. Pengunduran diri dilakukan terkait ALBERT BURHAN dengan peristiwa Pilot Citilink yang diduga mabuk s ebelum melakukan penerbangan. Albert Buhan mengatakan, dirinya dan Direktur Operasional Citilink Hadinoto Soedigno merasa bertanggung jawab atas peristiwa tersebut. “Sehingga kami mengajukan permohonan untuk mengundurkan diri dari Citilink Indonesia. Semoga ke depan itu bisa memberikan yang terbaik bagi Citilink Indonesia,” ujar Albert di Jakarta, Jumat (30/12). Albert menuturkan, pengunduran diri sebagai Dirut Citilink Indonesia baru disampaikan secara lisan kepada pemegang saham yakni, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Namun, dirinya tidak memberitahukan dengan detail kapan secara resmi mundur dari Dirut Citilink Indonesia. “Pemegang saham, diajukan secara lisan.
>> DIRUT hal 07
Itulah orang-orang yang membeli kehidupan dunia dengan (kehidupan) akhirat, maka tidak akan diringankan siksa mereka dan mereka tidak akan ditolong. (QS Al Baqarah ayat 86)
PADANG, HALUAN — Sedikitnya enam orang berhasil diamankan oleh tim gabungan Polda Sumbar, Polisi Militer I/4 Padang dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumbar, Kamis (30/12) malam saat dilakukan razia ke sejumlah tempat hiburan malam. Keenamnya positif menggunakan narkoba, setelah pihak BNNP melakuan tes urine di tempat. Dikatakan Direktorat Narkoba Polda Sumbar Kombes Kumbul KS, pada operasi yang digelar serentak se Indonesia tersebut, pihaknya berhasil menangkap enam orang yang terbukti positif melakukan penyalahgunaan narkoba. “Dari operasi tersebut kita tangkap enam orang positif melakukan penyalahgunaan narkotika,” katanya. Lebih lanjut disebutkannya, operasi kali ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan kondisi yang aman bagi masyarakat yang akan melakukan kegiatan malam pergantian tahun, Sabtu (31/12) nanti. “Sebelum datangnya
PRIHATIN BANYAK PEJABAT TERLIBAT KORUPSI
Mendagri Pangkas APBD Tak Rasional Mendagri tampaknya akan jelimet meneliti APBD setiap daerah. Selama ini, penempatan anggaran yang tidak jelas dan tidak tepat sasaran, seringkali mengantarkan kepala daerah sebagai tersangka korupsi. Prihatin dengan nasib kepala daerah itu, mulai 2017 mendagri akan memangkas anggaran yang tak rasional. JAKARTA, HALUAN — Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akan mengevaluasi APBD tahun 2017 yang sudah disetujui oleh masing-masing pemerintah daerah dengan
DPRD. Jika ada anggaran yang tidak rasional, maka akan dipangkas. “Kami mengevaluasi setiap keputusan antara pemerintah daerah dengan DPRD. Pokoknya
anggaran provinsi dan daerah itu bisa sah kalau sudah diteken Mendagri,” tegas Mendagri Tjahjo Kumolo usai melantik Penjabat Gubernur Sulawesi Barat, di Kemendagri, Jumat (30/ 12). Dalam melakukan evaluasi APBD tersebut, jelas Mendagri, Kemendagri akan menilai, mana saja
>> MENDAGRI hal 07
Pensiunan Guru Agama Tewas dengan 27 Tusukan PARIAMAN, HALUAN — Seorang pensiunan guru agama, Zaimah Yaqub (65), warga Toboh Palabah, Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman, menjadi korban pembunuhan disertai pencurian, Kamis (29/12) sekira pukul 20.00 WIB. Kapolres Pariaman, AKBP Ricko Junaldi membenarkan
terjadinya pembunuhan disertai pencurian yang menewaskan seorang warga tersbeut. “Keterangan dari saksi-saksi yang sudah kami periksa, kejadian sekitar pukul 20.00 WIB. Awalnya yang mengetahui oleh keluarga korban. Berdasarkan
>> PENSIUNAN hal 07
TIDAK TERBIT
PETUGAS kepolisian membawa jenazah Zaimah Yaqub ke rumah sakit untuk diotopsi.
Besok, Minggu 1 Januari 2017 merupakan Tahun Baru Masehi dan hari libur Nasional, Senin 2 Januari 2017 Cuti Bersama, maka Harian Haluan tidak terbit. Haluan terbit kembali seperti biasa, Selasa 3 Januari 2017. Para pelanggan dan relasi agar maklum. PENERBIT
>> ENAM hal 07
2016, Kasus Pembunuhan Meningkat PADANG, HALUAN — Selama 2016, Kejaksaan Negeri (Kejari) Padang telah menangani enam kasus pembunuhan, empat di antaranya telah selesai bersidang di Pengadi- ISMANSYAH lan Negeri (PN) Padang. Mirisnya, jumlah kasus itu meningkat tiga kali lipat dibanding tahun 2015, yang hanya terdapat dua kasus. “Biasanya dalam setahun Kejari Padang menangani dua atau tiga kasus pembunuhan. Tahun lalu hanya dua kasus. Namun tahun ini angkanya meningkat cukup tinggi,” kata Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) Kejari Padang
>> 2016 hal 07
TJAHJO KUMOLO
HINDARI PENYALAHGUNAAN ANGGARAN
Tahun 2017, DPRD Sumbar Tingkatkan Pengawasan PADANG, HALUAN — Tahun 2017, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Sumbar akan meningkatkan pengawasan terhadap kinerja eksekutif maupun legislatif. Khususnya dalam persoalan anggaran. Ketua DPRD Sumbar, Hendra Irwan Rahim mengatakan, pengawasan akan ditingkatkan untuk menghindari adanya eksekutif atau legislatif yang tersangkut penyalahgunaan anggaran pada 2017.
>> TAHUN hal 07
KETUA DPRD Sumbar, Hendra Irwan Rahim didampingi Wakil Ketua DPRD, Arkadius Dt Intan Bano,Darmawi dan Guspardi Gaus saat jumpa pers di gedung DPRD Sumbar, Jumat (30/12). IST
FENOMENA LBGT DI SUMBAR (TAMAT)
Kembalikan Mereka ke Fitrahnya Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumbar Dr. Drs. Shofwan Karim Elha,MA, dalam perbincangannya dengan Haluan kemarin mengatakan, fenomena LGBT merupakan pertanda bahwa kebebasan hak asasi manusia (HAM) dan gaya hidup liberal-sekular mulai merasuki dunia kita saat ini.
Oleh: ATVIARNI (Wartawan Madya)
APALAGI jika lesbian dan gay itu telah menjadi gerakan sosial yang dikonstruksi dalih hak asasi manusia,” katanya Dengan tegas mengatakan, LGBT itu haram dan www.harianhaluan.com
bertentangan dengan ajaran Islam. “LGBT tidak ada kaitannya dengan HAM melainkan sebuah penyakit bawaan sejak kecil dan sudah menjadi kebiasaan mereka.” Maka itu pendidikan agama mutlak harus diberikan kepada anak sebagai penangkal perilaku menyimpang lesbian, gay, biseksual, dan transgender
(LGBT) itu. LGBT merupakan persoalan serius yang tidak bisa didiamkan begitu saja perlu ada upaya pembinaan secara kontinue agar mereka kembali kepada ke fitrahnya. Dia mengajak semua eleman masyarakat, pemerintahan maupun organisasi dan instansi terkait seperti Depag, agar mengembalikan para pengikut LGBT ini ke fitrahnya, dimana lelaki menyatu perempuan dalam suatu ikatan pernikahan, bukan perempuan menikah dengan perempuan atau laki-laki dengan laki-laki. “Mereka jangan dihina, ja-
ngan diolok-olok apalagi diperangi. Tapi kembalikan mereka ke fitrahnya,” lanjutnya. Di luar semua itu, Shofwan juga mengingatkan agar para orangtua meningkatkan pengawasan kepada anakanaknya. Apalagi di zaman teknologi canggih saat ini, semua hal bisa saja dilakukan melalui HP di mana saja.
“Walaupun si anak tak keluar rumah, tapi melalui HP, atau koneksi intern et di komputer rumahnya, segala hal bisa menjadi mungkin. Termasuk tentunya menularnya ‘virus’ LGBT ini,” tambah Shofwan. Justru itu, ia juga
>> KEMBALIKAN hal 07 Redaktur: ALMUDAZIR
Layouter: IRVAND