13 Agustus 2014

Page 1

THE POLITICAL NEWS REFERENCE

Rakyat Kalbar

Harga Rp 2.500,-

Klik! website: www.rakyat-kalbar.com

THE NEW

(Luar kota + ongkos kirim)

Rabu, 13 Agustus 2014

Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Graha Pena Kalbar, Jalan Arteri Supadio (Ahmad Yani II) Km 3,5 Kubu Raya

Telp: 0561 768677 (Hunting) Fax: 0561 768675

Bekas Ketua 9 Pilar Konstitusi Gugat UU Pencucian Uang

Di Balik Jeruji Mengasah Taji KPK: Itu Hak Akil Sebagai WNI

Pengacara Sangkal Akil-Rahmat Ribut

J AKARTA -RK. Terpidana seumur hidup kasus suap sengketa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU), Akil Mochtar, mengajukan peninjauan kembali Bambang Widjojanto atas Undang-Undang (UU) TPPU ke bekas lembaga yang pernah dia pimpin, Mahkamah Konstitusi (MK). Walau sudah berdiam di balik jeruji penjara, Akil masih mengasah tajinya di bidang hukum. Ya kemarin sudah didaftar di MK, tulis kuasa hukum peraih gelar Doktor ilmu hukum dari Universitas Padjajaran, Bandung itu, Adardam Achyar, melalui pesan singkat kepada JPNN, Selasa (12/8). Apakah isi gugatan yang dilayangkan Akil salah satunya menyangkut kewenangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengusut perkara pencucian uang yang juga menjeratnya? Antara lain itu, sambung Adardam. Dipantau ke laman resmi MK, www.mahkamahkonstitusi.go.id, gugatan itu memang didaftarkan pada Senin, 11 agustus 2014, pukul 10.27 WIB. Pemohon adalah

JAKARTA-RK. Meski mendekam di rutan KPK, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar dan Bupati Bogor Rahmat Yasin disebut-sebut kembali berulah. Mereka terlibat adu mulut di dalam rumah tahanan (Rutan) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Pertengkaran ini terjadi akibat pengaturan jam besuk. Juru bicara KPK, Johan Budi SP, membenarkan adanya kejadian tersebut. Namun, Kuasa Hukum Akil, Adardam Achyar mengatakan bahwa kabar yang sebelumnya disampaikan oleh kuasa hukum Rachmat Yasin, Sugeng Teguh Santoso, itu tidak sesuai fakta. Bohong, yang benar adalah pak Akil dan Rahmat Yasin protes kepada KPK karena hari kunjungan keluarga tahanan KPK pada saat Idul Fitri kemarin hanya diberi 1 hari (Senin 28 Juli), kata Adardam melalui pesan singkat kepada JPNN, Selasa (12/8). Sedangkan, Jubir KPK Johan Budi yang dikonfirmasi sebelumnya mengamini kabar itu. Pekan lalu, keduanya ribut mulut, terkait dengan pengaturan pembesuk tahanan, kata Johan melalui pesan singkat kepada wartawan, Senin (11/8). Johan mengaku tidak mengetahui secara detail perihal pertengkaran tersebut. Namun, setelah dikonfirmasi kepala rutan membenarkan keributan antara Akil dan Rahmat Yasin. Setelah itu keduanya dipisah oleh penjaga rutan, sambung dia, seraya menjelaskan atas peristiwa itu Kepala Rutan memberi Halaman 7

Halaman 7

Novela Nawipa @Novela_Nawipa Saya berharap tanggal 21 nanti ada keputusan yang berdasarkan kejujuran dan keadilan, demi tegaknya supremasi hukum di negara kita.

Prabowo Subianto @Prabowo08 Luar biasa saudari @Novela_Nawipa. Saya salut akan sikap saudari yang berani, jujur, tanpa pamrih dalam membela keadilan dan kebenaran.

Arya Sandhiyudha AS @AryaSandhiyudha Nonton sidang MK seru juga ya.. 14 kab. di Papua tak ada Pilpres, tapi suara 100% tuk capres tertentu. Mirip modus suara LN via dropbox..

Fahmi Yunus @FahmiYunus Jika ada mahasiswa sy yg tanya, kapan nilai akhir keluar, sy cuma bisa bilang sabar ya, kita tunggu hasil keputusan MK :)

Hotel My Home Beraktivitas Dilengkapi dengan Restoran BP2T Ngaku Belum Teken Izin Satpol PP Janji Segel Bangunan

PONTIANAK-RK. Ternyata selama ini Hotel My Home beraktivitas dengan melayani sewa kamar dan restoran. Ditutupnya hotel yang terletak di Jalan WR Supratman, Pontianak Selatan itu pada 23 Juni 2014 lalu oleh Satpol PP dan dinas teknis, hanya formalitas saja untuk mengelabui warga. Saat ini Hotel My Home beraktivitas seperti biasanya, padahal izinnya belum

disetujui oleh Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T ) Kota Pontianak. Sudah pasti penginapan mewah ini telah melanggar aturan yang ditentukan Pemkot Pontianak. Hanya saja instansi yang menangani perizinan tutup mata atas aktivitas My Home tersebut. Kita belum menyetujui permohonan perpanjangan izinnya. Karena setelah Halaman 7

JPU Jerat DL Denny dengan UU Tipikor

Setelah keputusan MK, i am going to miss pak prabowo cs. It is such a TV entertainment.

Ahok Basuki TPurnama @Ahok_BasukiTP Pemerintah sudah anggarkan Pendidikan Gratis bagi yang tak mampu lewat KJP. Tapi, oknum aparat pelaksananya menjadi rayap, dengan menggerusinya, mencatutnya.

Beberapa wanita terjaring razia Satpol PP dan Sri, pemilik kebugaran Mekar Abadi, protes KTP-nya dibawa petugas. Sebelumnya, ia berteriak tidak ada uang ketika melihat anggota Satpol PP datang. DESKA/ RAKYAT KALBAR

Lihat Satpol PP Datang, Bos Panti Pijat Teriak

Kita Tidak Ada Duit Pak

PONTIANAK-RK. Pusat kebugaran, panti pijat dan salon abal-abal di Kota Pontianak diduga menjadi sarana prostitusi. Kedatangan Satpol PP mengejutkan para

Injet-injet Semut Hotel My Home beraktivitas dilengkapi dengan restoran -- Dikritik malah makin jadi. Awalnye penginapan, eh... sekarang malah ada restoran.

Bang Meng

@Rakyat_Kalbar

http://www.rakyat-kalbar.com

Rakyat Kalbar Online

DESKA/ RAKYAT KALBAR

Sidang Dugaan Korupsi Sewa Transponder

alex p chandra @alex_lestari

Rakyat Kalbar

Aktivitas di bagian Resepsionis di My Home.

pelayan panti pijat, Selasa (12/9). Salah seorang wanita yang mengaku pemilik panti berteriak mengatakan dirinya tidak punya uang. Satpol PP melakukan razia

dengan mengikutsertakan Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T), Dinas Kebudayaan dan Pariwisata serta Dinas Halaman 7

“Tangan” Sakti MK Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 sedang berlangsung di Mahkamah Konstitusi (MK). Pemohon (Prabowo-Hatta) dan Termohon (KPU) saling adu bukti dan saksi. Pemohon tentunya sangat berharap permohonannya dikabulkan MK. Halaman 6

PONTIANAK-RK. Kasus dugaan korupsi penyewaan transmitter responder (Transponder) dan ground segment untuk memperluas jangkauan siaran Televisi Republik Indonesia (TVRI) Kalbar tahun anggaran 20092011, memasuki tahap sidang dakwaan perdana di Pengadilan Negeri (PN) Pontianak, Senin (11/8) lalu. Sidang ini berjalan lancar, walau dianggap kuasa hukum terdakwa, Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kalbar, DL Denny ada kejanggalan. Dalam dakwaanya yang dibacakan tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) Mindaryu P menjelaskan, tersangka DL Denny dikenakan pasal 20 ayat 1 Pasal 3 Jo pasal 18 UU RI nomor 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi (Tipikor), sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU nomor 20 tahun 2001, Jo pasal 55 ayat 1 ke KUHP Jo pasal 64 ayat 1 KUHP. Tersangka diduga merugikan

Halaman 6

‘Negeri Tanpa Telinga’

Lola Amaria

Produser sekaligus sutradara cantik Indonesia, Lola Amaria, berharap film Negeri Tanpa Telinga yang menceritakan tentang fakta politik dan politikus Indonesia dapat menjadi referensi bagi anak sekolah dan mahasiswa di Tanah Air. Dia mengklaim banyak yang bisa menjadi pelajaran dari isi sinema tersebut. Setiap film tentu memiliki benang merah Halaman 6


2

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014

Jero Wacik, Menteri Energi Sumber Daya Mineral

Nggak Perlu Resah, Pembatasan BBM Bersubsidi Berakhir 31 Desember 2014 MESKI menuai protes, pemerintah tetap membatasi penjualan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Langkah itu dilakukan agar pasokan BBM bersubsidi tersedia hingga akhir tahun ini, jelas Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Jero Wacik, kepada Rakyat Merdeka Group RakyatKalbar yang dihubungi via telepon, Sabtu (9/8). Pemerintah, lanjutnya, tidak akan mencabut subsidi BBM. Makanya dilakukan pengendalian penggunaan BBM bersubsidi agar pasokannya mencukupi sesuai kuota. Yang non subsidi stoknya melimpah. Berapa pun masyarakat mau beli, kami ada, ujarnya.

Berikut kutipan selengkapnya; +Kapan berakhir pembatasan penjualan BBM bersubsidi itu? -Pembatasan penjualan BBM bersubsidi berakhir 31 Desember 2014. Berbagai SPBU yang dibatasi akan kembali menjual BBM jenis premium dan solar bersubsidi. Sebab, 1 Januari 2015 sudah ada kuota baru, aturannya kembali normal. Jadi, masyarakat tak perlu resah dengan kebijakan ini. +Kuota BBM bersubsidi tidak mencukupi, apa pemerintah dan DPR tidak cermat menghitung kebutuhan masyarakat? -Ini bukan soal salah hitung. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 12

Tahun 2014 tentang APBN-P 2014, kuota BBM bersubsidi dikurangi dari 48 juta kilo liter menjadi 46 juta kilo liter. Pada APBN 2014, pemerintah mengusulkan kepada DPR kuota BBM bersubsidi sebanyak 48 juta kilo liter, karena kuota riil penggunaan BBM pada tahun 2013 adalah 46,5 juta kilo liter. Kuota tersebut kami tingkatkan karena adanya tambahan 1,2 juta mobil dan 9 juta sepeda motor. Namun DPR menolak asumsi tersebut. Mereka meminta kuota BBM bersubsidi dikurangi dari 48 juta kilo liter menjadi 46 juta kilo liter. Kami sepakat angka itu diturunkan, karena anggarannya bisa dipakai untuk membuat infrastruktur kesehatan dan pendidikan. +Angka yang disepakati itu lebih rendah dari realisasi penggunaan BBM bersubsidi tahun 2013, bagaimana langkah pemerintah? -Kami melakukan berbagai upaya. Misalnya,

melakukan sosialisasi agar BBM bersubsidi tak digunakan orang kaya, kendaraan pemerintah, dan berbagai upaya lain. Namun,

langkah itu belum cukup untuk menekan konsumsi BBM bersubsidi. Hingga Juni 2014, realisasi penyaluran BBM bersubsidi mencapai 22,91 juta kilo liter, karena tingginya angka penambahan sepeda motor dan mobil. Kondisi ini melampaui kuota yang direncanakan sebesar 22,81 juta kilo liter. Karenanya, kami melakukan pembatasan penjualan. +Pada semester pertama, kuota yang terpakai setengahnya, kenapa penjualan BBM bersubsidi dibatasi? -Kalau kuota yang terpakai kita kali dua, memang subsidi sebesar 46 juta kilo liter mencukupi. Tapi, apakah konsumsi BBM bersubsidi pada semester I dan semester II sama? Pada semester II, ada pilpres, ada Hari Raya Idul Fitri, Natal, serta Tahun Baru. Biasanya, semester II selalu lebih besar dari semester I. Kalau kami tidak berbuat apa-apa, tidak mengendalikan, premium

dan solar bersubsidi akan habis awal Desember 2014. Karena ada kekurangan sekitar 20 hari, BPH migas mengambil inisiatif untuk melakukan pengendalian. Sasarannya, yang kaya jangan mendapat subsidi. +Sejumlah kalangan menilai kebijakan ini tidak efektif karena bisa saja ada penimbunan, apa pemerintah mengantisipasi? -Loh, upaya ini justru untuk mencegah penimbunan. Berdasarkan laporan yang saya terima, di dekat area pertambangan atau perkebunan banyak kebocoran, makanya kami batasi. +Bagaimana dengan pembatasan di jalan tol dan Jakarta Pusat? -Masyarakat terima kok. Beberapa hari ini, saya melakukan evaluasi dan pemantauan. Di jalan tol maupun Jakarta, nggak ada masyarakat ribut-ribut soal kebijakan ini. Ada masyarakat yang membeli BBM non subsidi saat melintasi tol, tapi ada juga yang memilih membeli di luar tol karena bahan bakar kendaraannya masih mencukupi. +DPR meminta kebijakan ini dikaji ulang, ini bagaimana? -Kami sudah membahas kebijakan ini komisi VII DPR. Mereka bilang, kuota yang ada harus diperjuangkan agar cukup hingga akhir tahun. Makanya, kami kerja keras. Berunding dengan masyarakat kan tidak mudah. Re-editing : Hamka Saptono

Ilustrasi : M. reza Setiawan

Pasien Diberi Obat buat Monyet Ebola Sudah Sampai di Saudi, Eropa, dan Amerika

Tjandra Yoga Aditama

JAKARTA - Virus ebola, yang menyebabkan seribu lebih orang tewas di Afrika sejak Februari, diduga telah sampai di kawasan Timur Tengah. Beberapa waktu lalu, pemerintah Arab Saudi melaporkan adanya pasien berumur 40 tahun yang memiliki gejala mirip ebola. Pasien tersebut pun dikabarkan telah meninggal setelah menjalani perawatan beberapa saat di Jeddah.

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Tjandra Yoga Aditama menuturkan, hingga saat ini hasil pemeriksaan laboratorium pasien belum dilaporkan pemerintah setempat. Tapi, jika positif, lanjut dia, ini menjadi kasus ebola pertama yang meninggal di luar Afrika. Ia mengatakan, si pasien diduga kuat terinfeksi virus ebola lantaran baru saja melakukan perjalanan bisnis ke Sierra Leone. Pasien kemudian sakit dan menunjukkan gejalagejala seperti ebola hemoragic fever. Jenazah telah dimakamkan, dan diperlakukan berbeda dengan yang ada di Liberia atau negara-negara Afrika Barat lainnya --kawasan endemik virus. Jenazah dikuburkan secara Islam dan mengikuti prosedur pengawasan kesehatan, semen-

tara di Liberia tidak dikubur melainkan dikremasi. Tentu kita berharap agar hasil laboratoriumnya negatif. Kalau saja hasil laboratorium positif, maka pasien yang sedang dirawat di Red Sea Hospital ini tentu akan jadi perhatian penting dunia (dan juga Indonesia), apalagi menjelang musim haji yang tinggal sebentar lagi ini, tuturnya. Adanya dugaan kasus ebola ini membuat Kemenkes Saudi mawas diri. Pemerintah kerajaan secara langsung meminta dilakukan penangguhan pemberian visa haji dan umrah bagi warga tiga negara endemik ebola, yakni Liberia, Guinea, dan Sierra Leone. Selain itu, mereka telah menyiapkan kantor kesehatan pelabuhan yang merupakan port of entry ke Saudi. Tak hanya di Timur Tengah. Di Eropa, pasien positif ebola juga telah ditemui di Madrid, Spanyol. Yakni, Miguel Pajares (75), seorang pendeta yang baru saja bertugas di Liberia. Media setempat memberitakan kasus serupa yang juga dialami seorang biarawati berkebangsaan Spanyol dari Guinea Ekuatorial, Julian Bohi, yang masih diduga terkena ebola. Bahkan, di Amerika Serikat (AS), ditengarai dua warganya merupakan pasien ebola. Tjandra Yoga Aditama kembali

mengatakan, mereka hingga terus dirawat intensif dan mendapat obat ZMapp. Obat itu sendiri, sejatinya, masih dalam proses penelitian (eksperimen). Keamanannya untuk manusia pun belum pernah diteliti dan baru pernah dicoba pada monyet percobaan. Mekanisme kerjanya belum

tibodi monoklonal yang diproses di tanaman nicotiana benthamania. Tanaman ini adalah suatu jenis khusus daun tembakau yang digunakan untuk penelitian agroinďŹ ltration, yakni rekombinan agrobacterium digunakan untuk memasukkan bahan genetik baru ke dalam tanaman. ZMapp juga

Sample obat ZMapp. IST

sepenuhnya diketahui, apakah menghambat virus untuk memperbanyak diri atau melakukan netralisasi virus itu. Untuk dapat kemudian diakui khasiat dan keamanannya serta digunakan secara luas, maka obat ini masih memerlukan proses penelitian, yaitu uji klinik fase 1, fase 2, dan fase 3. ZMapp berisi tiga jenis an-

merupakan koktail kombinasi antara beberapa obat lain, yaitu MB-003 dan ZMab. Obat tersebut digunakan pada dua pasien Amerika itu, karena belum ada pilihan lain, kata Tjandra. Saat ini, ada sekira 60 persen pasien ebola meninggal dunia, dan hanya 40 persen lainnya yang berpeluang sembuh. (KaltimPost)

Korban Ebola Pertama di Spanyol SEORANG misionaris Spanyol yang terjangkit virus Ebola tutup usia di sebuah rumah sakit di Madrid (Selasa, 12/8). Pasien bernama Miguel Pajares itu diketahui mengidap Ebola setelah pulang dari masa bertugasnya di Liberia Afrika Barat pekan lalu. Ia pulang ke Spanyol bersama seorang biarawati yang juga bertugas di negara itu. Namun biarawati itu dinyatakan negatif dari Ebola. Selama beberapa hari terakhir Pajares menjalani pengobatan dengan obat percobaan yang belum teruji, Zmapp. Pajares, dikabarkan BBC, sebelumnya merupakan bagian dari tatanan Katolik di rumah sakit St Joseph di ibukota Liberia, Monrovia. Rumah sakit itu saat ini telah ditutup karena terkena wabah. Pasien Ebola Termuda Wabah mematikan Ebola tercatat diidap oleh pasien termuda dengan usia dua tahun di sebuah desa di Guinea. Pasien termuda itu telah men-

Petugas kesehatan di Madrid, Spanyol mengenakan baju pelindung membawa Miguel Pajares menggunakan inkubator khusus. Pendeta yang baru bertugas di Liberia itu didapati terkena virus ebola, dan kemarin dikabarkan meninggal dunia. IST/NET derita sejumlah gejala Ebola seperti demam, muntah sejak delapan bulan yang lalu. Selang empat hari setelah menunjukkan gejala, balita itu tewas tepatnya pada tanggal 6 Desember 2013 lalu. Begitu bunyi laporan para ilmuan yang dipublikasikan di jurnal kesehatan, The New England baru-baru ini. Dikutip CNN (Selasa, 12/8), para ilmuan yang menyusun laporan itu mengaku tidak tahu persis

bagaimana balita itu dapat terjangkit virus. Namun dalam laporan disebutkan, mereka menemukan adanya rantai penyakit di dalam keluarga Balita itu. Sang ibu telah menderita gejala pendarahan dan meninggal pada 13 Desember lalu. Kemudian kakak sang balita yang berusia 3 tahun meninggal pada tanggal 29 Desember dengan gejala yang sama. Nenek sang balita juga kemudian tewas dengan kasus

serupa pada 1 Januari lalu. Bukan hanya itu, penyakit Ebola itu juga kemudian menyebar luas di wilayah pedesaan itu setelah beberapa orang menghadiri pemakaman nenek balita itu. Diketahui, Ebola merupakan penyakit yang bisa menyebar melalui cairan tubuh seperti darah, air lius, urin, atau buangan tubuh lainnya. Baik manusia ataupun hewan dapat menyebarkan virus itu. Bahkan jasad orang yang terinveksi Ebola masih dapat menularkan virus. Liberia Minta Obat ke AS Pemerintah Liberia menyebut, pihaknya akan menerima obat percobaan yang belum teruji untuk mengobati pasien yang terinveksi Ebola. Obat itu bernama Zmapp. Langkah itu diambil setelah Presiden Liberia Ellen Johnson Sirleaf mengajukan permintaan pengobatan ke Amerika Serikat. Pemerintah Amerika Serikat sendiri menyebut mereka akan berperan untuk menyambung kontak antara pemerintah Liberia dengan perusahaan biofarmasi

pembuat obat Zmapp. Zmapp merupakan obat yang telah digunakan di Amerika Serikat pada dua pekerja bantuan yang terinveksi Ebola di Liberia. Kabar itu muncul ketika pakar kedokteran spesialis bertemu di Jenewa untuk mengeksplorasi penggunaan pengobatan baru tersebut. Badan Kesehatan Dunia (WHO) yang menjadi tuan rumah pertemuan itu menyebut data terbaru bahwa telah ada 1.013 orang yang tewas akibat terkena wabah Ebola di kawasan Afrika Barat. Namun, obat itu hanya baru diuji pada monyet dan belum dievaluasi keselamatannya pada manusia. Pemerintah Liberia sendiri mengaku sadar atas resiko penggunaan Zmapp, namun langkah itu perlu diambil demi menghindari lebih banyak lagi korban tewas. Alternatif untuk tidak menggunakan pengujian ini adalah kematian, kematian tertentu, kata Menteri Informasi Liberia Lewis Brown kepada BBC (Senin, 11/8). (Rmol).

Relawan bersiap menggunakan pakaian pelindung saat akan memindahkan jenazah korban Ebola di Pendebu, Sierra Leone, 18 Juli 2014 . Ist/Net

Beberapa Cara Mencegah

Penularan Virus Ebola MEWABAHNYA virus ebola di beberapa negara Afrika mulai menimbulkan kekhawatiran pada publik yang lebih luas. Banyak yang risau karena virus ini bisa saja menyebar dengan menumpang lalu lintas manusia dan barang secara global yang begitu cepat. Itu sebabnya, sebagai bentuk kewaspadaan, ada perlunya kita mengenali beberapa cara mencegah penularan virus mematikan ini. Berikut beberapa jenis tindak pencegahan terhadap penyebaran virus ebola yang bisa dilakukan: Pertama, hindari daerah yang diketahui sebagai pusat awal wabah terjadi. Atau ketahui di negara mana saja virus ebola sudah menyebar. Sebagai contoh, sebelum bepergian ke Afrika, cari tahu tentang epidemi yang sedang berkembang saat ini. Cara yang dapat dilakukan dengan memeriksa ke situs Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit. Kedua, cuci tangan sesering mungkin. Tindakan pencegahan yang satu ini merupakan salah satu langkah penting yang perlu dilakukan. Sama halnya terhadap pencegahan yang ditimbulkan dari jenis penyakit menular lainnya. Cucilah tangan menggunakan sabun atau gunakan antiseptik yang mengandung setidaknya 60 persen alkohol ketika sabun dan air tidak tersedia. Ketiga, hindari daging hewan liar di dan dari negara berkembang. Hindari membeli atau memakan binatang liar, termasuk primata yang dijual di pasar lokal. Keempat, hindari kontak ďŹ sik dengan orang yang terinfeksi. Perlu diperhatikan juga untuk menghindari kontak dengan cairan dan jaringan tubuh seseorang, termasuk darah, air mani, cairan vagina, dan air liur. Orang yang terjangkit virus ebola paling cepat menular pada tahap akhir, biasanya ketika korban dalam keadaan parah atau bahkan sudah meninggal. Kelima, ikuti prosedur pengendalian infeksi. Jika Anda seorang petugas kesehatan, kenakan pakaian pelindung, seperti sarung tangan, masker, dan perisai mata. Jauhkan orang yang terinfeksi dari orang lain. Buang jarum dan sterilkan instrumen kesehatan lainnya. Keenam, jangan sembarangan menangani mayat korban ebola. Mayat orang yang meninggal karena ebola masih dapat menular. Tim khusus dan terlatih harus mengubur mayat menggunakan peralatan yang tepat. (TEMPO).


metro

RAKYAT KALBAR PONTIANAK - SINGKAWANG - BENGKAYANG

Rambu Lalin Dijual Kiloan?

Kepala Dishubkominfo Kota Singkawang Drs Sumastro Msi memimpin patroli sepeda. MORDIADI/RK SINGKAWANG. Tim Patroli Sepeda Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Singkawang menduga, beberapa rambu Lalu Lintas (Lintas) yang hilang, karena dicuri untuk dijual secara kiloan. Rambu itu kan bermaterial besi dan aluminium yang dapat dijual atau dikilokan. Hal itulah yang menyebabkan beberapa rambu hilang, kata Drs Sumastro MSi, Kepala Dishubkominfo Kota Singkawang ditemui usai Patroli Sepeda, Senin (11/8)

lalu. Rambu Lalin diketahui hilang setelah Tim Patroli Sepeda menelusuri beberapa ruas jalan. Selain rambu, dalam patroli ini kami juga melihat banyak jalan yang tidak memiliki papan nama jalan, jelas Sumastro. Patroli Sepeda yang dilakukan kali ini, kata Sumastro, lantaran saat ini Kota Singkawang memasuki musim hujan dan angin kencang. Sehingga dimungkinkan berdampak pada kondisi rambu Lalin di Kota Amoy ini. Dari pantauan di lapangan, ada

beberapa rambu yang tadinya berdiri tegak, sekarang miring bahkan ada yang tumbang. Hal ini sungguh sangat disayangkan, ungkap Sumastro. Cukup banyak, kata Sumastro, temuan Tim Patroli Sepeda, termasuk adanya rambu yang ditempeli dengan selebaran dan lainnya. Ini merupakan bentuk penyimpangan dan tidak menghargai rambu sebagai fasilitas keselamatan jalan, ujarnya. Untuk mengawasi rambu Lalin tersebut, kata Sumastro, Dishubkominfo tidak bisa

bekerja sendiri. Tetapi memerlukan dukungan semua pihak, terutama masyarakat Kota Singkawang. Makanya, Sumastro mengimbau seluruh pihak untuk menghargai dan menaati rambu Lalin, bukan melanggar serta menyalahgunakannya, apalagi mencurinya untuk kepentingan pribadi dan sesaat. Ke depan, tambah Sumastro, Dishubkominfo akan menyediakan nomor pengaduan khusus untuk rambu Lalin. Sekarang sudah ada nomor aduan khusus traďŹƒc light, berikutnya khusus untuk rambu. Jadi, apabila ada masyarakat yang menemukan rambu yang tumbang, condong atau ada yang perlu dipasang rambu, masyarakat bisa menghubungi Dishubkominfo lewat nomor tersebut, paparnya. Menurut Sumastro, untuk pembangunan di sektor perhubungan, memang memerlukan interaksi positif. Targetnya, untuk meningkatkan keselamatan berlalu lintas. Setelah melakukan Patroli Sepeda, Sumastro juga akan memerhatikan titik rawan kecelakaan, sehingga perlu dipasang rambu Lalin. Diantaranya di pertigaan Jalan A Yani menuju RSUD dr Abdul Aziz dan pertigaan di depan Pos Lantas. Perlu dilakukan langkah-langkah untuk memberikan tanda-tanda rambu, karena kalau keluar Rumah Sakit Adul Azis ke Jalan Ahmad Yani dan sebaliknya, kendaraan tidak terlihat, pungkas Sumastro. (dik)

Kadishut Kalbar Minta Media Kawal Proses Hukum WNA asal RRC PONTIANAK-RK. Proses hukum terhadap belasan Warga Negara Asing (WNA) asal Repubik Rakyat Cina (RRC) yang membalak hutan lindung di Kecamatan Boyan Tanjung, Kabupaten Kapuas Hulu tetap berlanjut. Demikian dikatakan Kepala Dinas Kehutanan (Kadishut) Provinsi Kalbar, Marcellus TJ SH. Para pekerja asal RRC itu merupakan tenaga ahli yang didatangkan PT CIP untuk mengetahui kondisi bahan tambang antimoni di Kapuas Hulu itu. Masih proses hukum sekarang. Saya pikir teman-teman melakukan pemantauan terhadap kasus ini. Karena sudah berjalan sekitar tiga hingga empat kali sidang di Pengadilan Negeri Pontianak, kata Marcellus ditemui di kantor Gubernur Kalbar, Selasa (12/8). Menurut dia, ada indikasi upaya pelemahan tuntutan ter-

hadap para WNA itu. Terlihat beberapa pasal yang mestinya dikenakan kepada mereka namun tidak semuanya masuk di penuntutan. Hanya memang eksposes pertama, beberapa pasal yang patut dimasukan dalam dakwaan, namun berkurang setelah masuk di penuntutan. Apa unsurnya tidak terpenuhi, saya juga tidak tahu. Tetapi barangkali, media harus memantau terhadap kasus ini, ujar mantan Karo Hukum Pemprov Kalbar ini. Padahal kata Marcellus, banyak pasal yang mestinya bisa menjerat para WNA yang dipekerjakan oleh PT Cosmos Inti Persada (CIP) itu. Namun hanya mendapat tuntutan korporasi. Mestinya kata dia kena UU kerusakan hutan dan lingkungan hidup serta uu tenaga kerja. Kalau kembali kepada persoalan hukum, memang dijadikan

syarat kalau namanya kawasan hutan sesuai dengan putusan MK (Mahkamah Konstitusi) yang berkaitan dengan tata batas dan sebagainya itu banyak, beber dia. Dari 19 WNA asal RRC yang diamankan sejak 2013 lalu itu, satu diantaranya meninggal dunia, yakni Law Zi Feng (50) meninggal dunia saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soedarso Pontianak karena penyakit komplikasi yang dideritanya. Hingga kini mayat Law Zi Feng masih dititipkan di RSUD dr Soedarso, lantaran pihak Kedutaan Besar RRC belum bisa melakukan langkah apapun. Karena pihak Kedutaan menyatakan, almarhum Law Zi Feng bersama rekannya itu datang ke Indonesia juga tidak melapor ke Kedutaan Besar. Ini masih dibicarakan dengan

pihak kedutaan besar mereka. Karena mereka datang ke Kalbar juga tidak lapor ke Kedutaan. Tapi nanti melalui Karo Dukcapil, ini akan bagaimana dikoordinasikan mengatasi mayat itu. Apakah akan dilakukan pemakaman disini atau tidak, tetap harus kita koordinasikan ke Kementerian Luar Negeri, terang Marcellus. Pihak kepolisian, menurut dia sudah menyatakan keluarga almarhum Law Zi Feng juga tidak bisa dihubungi. Itu informasi yang kita terima. Namun karena informasi selama ini belum ada secara tertulis, maka nanti akan diformat secara tertulis. Sehingga kita tidak juga disalahkan. Karena ini menyangkut WNA. Kalau memang pernyataan secara tertulis itu sudah dijawab, apakah dimakamkan di sini atau dibakar, abu dikirim ke sana. Itu kita serahkan kepada Polda, demikian Marcellus. (dRe)

Satpol PP Bongkar Paksa Pagar di Lorong Ruko

Rabu, 13 Agustus 2014

3

Wagub Kalbar: Waspada Jaringan ISIS di Daerah PONTIANAK-RK. Wakil Gubernur (Wagub) Kalbar, Christiandy Sanjaya mengatakan kendati belum terdeteksi adanya penyebaran jaringan kelompok Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Kalbar, namun masyarakat harus tetap waspada. Kesbangpol (Kesatuan Bangsa dan Politik) melalui komunitas intelejen daerah (Kominda) sudah mendeteksi, namun di Kalbar belum terdeteksi ada,. Tapi kita tidak boleh lengah, harus antisipasi, ujar Christiandy di Pontianak, Selasa (12/8). Ditegaskannya, pemerintah pusat melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) telah mengeluarkan surat edaran kepada seluruh gubernur, bupati dan walikota se-Indonesia untuk mengantisipasi penyebaran kelompok radikal tersebut. Secara legal, pemerintah pusat melalui Mendagri telah mengeluarkan surat edaran kepada seluruh gubernur, walikota dan bupati, bahwa ISIS itu dilarang. Karena ideologinya tidak sesuai, ujar Wagub. Bahkan, sambung orang nomor

dua di Kalbar ini, melalui Majelis Ulama Indonesia (MUI) sudah ditegaskan bahwa ISIS itu bukan penggambaran dari umat muslim. Untuk itu, Christiandy menegaskan jika ditemukan warga negara Indonesia yang menganut dan bergabung dalam kelompok ISIS itu, maka pemerintah akan mencabut status kewarganegaraannya. Kalau yang terlibat ISIS cabut kewarganegaraan dari Indonesia. Karena dia membentuk negara tersendiri, berarti dia bukan bagian dari NKRI, sehingga tidak layak mendapat status kewarganegaraan Indonesia, tegas Wagub. Maka dari itu, komitmen pemerintah Indonesia yang menolak keberadaan kelompok ISIS itu juga harus direalisasikan di daerah. Sehingga Kalbar bebas dari penyebaran ISIS. Saya kira produk-produk hukum legalitas dari nasional itu yang wajib kita jalankan di daerah. Artinya merespon semua itu, kita harapkan jangan ada ISIS di Kalbar, pungkas Christiandy. (dRe)

Pangdam XII/Tpr Buka Latorlan Perwira, Bintara dan Tamtama

Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI A Ibrahim Saleh menyematkan tanda latihan kepada prajurit remaja baru sebagai tanda dimulainya Latorlan bagi perwira, bintara dan tamtama tahun 2014 di Makodam XII/Tpr, Selasa (12/8). IST SUNGAI RAYA-RK. Pangdam XII/ Tpr, Mayjen TNI A Ibrahim Saleh SE membuka secara resmi latihan perorangan lanjutan (Latorlan) bagi perwira, bintara dan tamtama remaja baru tahun 2014 di Lapangan Makodam XII/Tpr, Selasa (12/8). Prajurit remaja baru yang berjumlah 553 orang dari seluruh Kodam di Indonesia itu terdiri dari 26 perwira, 36 bintara dan 491 tamtama. Dalam amanatnya, Pangdam meminta kepada seluruh prajurit agar meningkatkan kembali ilmu dasar ke prajuritan baik bagi perwira, bintara, maupun tamtama remaja baru, sebagai bekal tugas menjadi prajurit Kodam XII/Tpr. Kepada para pelatih dan koordinator, dan bagi yang sudah mendapat surat perintah sebagai pembina latihan, lakukan latihan dengan baik dan benar. Gunakan referensi dari lembaga pendidikan dengan aplikasikan kenyataan di lapangan untuk menambah pengetahuan dan kemampuan bagi para peserta latihan, guna mendukung pelaksanaan tugas di Kodam XII/Tpr. Kenali lingkungan sekitar, sesuaikan dengan Protap (prosedur tetap) serta perhatikan faktor ke-

amanan, ujar Ibrahim Saleh. Dikatakan Pangdam, latihan perorangan lanjutan kali ini menggunakan daerah latihan di Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya selama 3 bulan. Latihan ini juga merupakan orientasi serangkaian peninjauan dalam proses adaptasi menuju satuan yang baru. Namun tetap memperhatikan latihan ďŹ sik maupun non ďŹ sik. Jaga keamanan sehingga latihan berjalan sesuai dengan tujuan dan sasaran latihan yang akan dicapai. Untuk itu, lakukan perhitungan dan ketelitian. Semangat, jaga kekompakan antara perwira, bintara, dan tamtama, gunakan komunikasi dengan baik. Jaga kemanunggalan TNI dengan rakyat dan selalu waspadai perkembangan di wilayah latihan yang dibantu oleh peran intelijen, jangan lupa selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, pesan Pangdam. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Irdam XII/Tpr, Pa Sahli, para asisten, para kabalak serta Dansat Jajaran Kodam XII/tpr. Dalam kesempatan ini bertindak sebagai Komandan Upacara (Danup) adalah Mayor Inf Amri Marpaung, S.Ag. (dsk)

Satpol PP Kota Singkawang melakukan penertiban pagar ruko yang melanggar aturan. MORDIADI/RK SINGKAWANG. Belasan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Singkawang membongkar paksa pagar teralis dan kayu yang dibangun di lorong Rumah Toko (Ruko) di Jalan Hulu Stasiun, kawasan Pasar Beringin. Pemilik pagar sudah diberikan waktu untuk membongkar sendiri pagarnya. Tenggat waktu sudah diberikan, tetapi tidak juga dibongkar. Terpaksa kami yang bantu membongkarnya, kata Pilipus SH MSi, Kepala Seksi (Kasi) Operasi, Satpol PP Kota Singkawang ditemui di sela operasi penertiban tersebut, Senin (11/8). Ketika beberapa personel sedang membongkar pagar teralis dan kayu yang sengaja dibangun di lorong antara ruko di kawasan tersebut, tiba-tiba pemiliknya, A Kiong melancarkan protes. Tetapi ocehan A Kiong sama sekali tidak memengaruhi proses pembongkaran pagar dengan linggis, palu godam dan lainnya. Setelah dibongkar, teralis itu diangkut menggunakan mobil ke Kantor Satpol PP. Untuk kali keduanya, Pilipus menjelaskan kepada pemilik pagar dan masyarakat sekitar, bahwa di lorong tersebut tidak boleh dibangun pagar. Lantaran lorong tersebut merupakan jalur evakuasi. Kalau misalnya terjadi kebakaran, bagaimana petugas pemadam kebakaran mau masuk, karena ada pagarnya, jelasnya. Pembongkaran secara paksa terhadap pagar teralis di bagian depan dan kayu di bagian belakang kata Pilipus, sudah sesuai prosedur. Awalnya pemiliknya sudah diperingatkan untuk

membongkar sendiri. Karena tidak dilakukan, makanya pembongkaran dilakukan, tegas Pilipus. Pemilik pagar, A Kiong memang sudah diperingatkan untuk membongkar pagarnya. Tetapi dia meminta tempo untuk membongkarnya sendiri. Dia pun membuat pernyataan tertulis tertanggal 7 Agustus 2014. Surat pernyataan yang ditandatangani A Kiong tersebut berisikan, bahwa dia akan membongkar sendiri pagarnya. Apabila tidak, maka dia bersedia kalau pagar itu dibongkar oleh Satpol PP. Tetapi, surat pernyataan itu tidak dipenuhi A Kiong, sehingga Satpol PP membongkar paksa serta menyita pagar tersebut. Kontan, pembongkaran ini pun mengundang perhatian warga di sekitar pasar. A Kiong yang ditemui di sela pembongkaran itu mengaku, kalau pemasangan pagar tersebut demi keamanan tempat tinggalnya. Sebelum dibangun pagar, lorong ini dijadikan orang buang air kecil, bahkan ada juga yang buang air besar, banyak pencuri juga, katanya. Tetapi A Kiong tinggal terduduk lemas melihat pagar-pagar dibongkar paksa dan diangkut Satpol PP menggunakan mobil pikap. Sementara para tetangganya hanya bisa melihat kejadian tersebut. Selain membongkar pagar teralis dan kayu tersebut, Satpol PP juga menertibkan lapaklapak milik pedagang, diantaranya dengan memindahkannya dari bahu jalan. (dik)

80 Calhaj mengikuti Manasik Haji di Gedung Arah, Kompleks Masjid Agung Nurul Islam, Kota Singkawang. MORDIADI/RK

80 Calhaj Manasik Haji di Gedung Arafah SINGKAWANG. Sebanyak 80 Calon Haji (Calhaj) Kota Singkawang mengikuti pelatihan tata cara melaksanakan rukun Islam kelima (Manasik Haji) di Gedung Arah, Kompleks Masjid Agung Nurul Islam, Kota Singkawang, Selasa (12/8). Alhamdulillah penyelenggaraan manasik haji pada hari ini (kemarin, red) berjalan lancar, kata H Jawani Usaman, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Perwakilan Kota Singkawang ditemui usai Manasik Haji, kemarin. Jawani menjelaskan, manasik haji dilaksanakan karena menunaikan amanat undang-undang. Pembekalan diberikan kepada calhaj, dengan harapan mereka bisa melaksanakan ibadah haji dengan baik sesuai tuntunan syariat Islam, ujarnya. Dia mengingatkan, calhaj asal Kota Singkawang agar selalu mengingat manasik yang didapat tersebut. Sehingga dapat diterapkan dengan baik ketika berada di tanah suci Mekkah,

Arab Saudi. Manasik haji yang diberikan kepada warga Singkawang tersebut, jelas Jawani, tentunya tidak ada perubahan dengan tahun sebelumnya, yakni sesuai sesuai tuntunan yang diberikan Nabi Muhammad SAW. Calhaj juga diberikan berbagai informasi penting, mulai dari keberangkatan dari tanah air hingga kembali nanti. Keberangkatan calhaj dari Singkawang tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kata Jawani. Perbedaan yang dimaksudkan Jawani tersebut, lantaran Calhaj Singkawang masuk dalam Kelompok Terbang (Kloter) Gelombang Pertama. Artinya Calhaj Singkawang akan ke Madinah dahulu, baru menuju ke Mekkah, jelas Jawani. Tetapi untuk kapan berangkat ke tanah suci Mekkah, Jawani masih menunggu keputusan dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Kalbar. Apabila keputusan tersebut sudah terbit,

akan langsung diinformasikan kepada calhaj. Panitia akan berusakan meningkatkan pelayanan penyelenggaraan haji, katanya. Sementara itu, Walikota Singkawang, Drs H Awang Ishak MSi dalam sambutannya yang dibacanakan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kota Singkawang, Arman Suyono mengungkapkan, kuota haji tahun ini tidak mengalami perubahan, yakni 80 orang. Hal ini merupakan kebijakan dari Pemerintah Kerajaan Arab Saudi yang melakukan renovasi terhadap Masjidil Haram. Sehingga kuota haji untuk Indonesia dipotong 20 persen, jelas Arman. Calhaj Singkawang yang akan berangkat ke tanah suci tahun ini, kata Arman telah mengikuti manasik haji. Diharapkan Calhaj Singkawang dapat mengetahui seluk beluk ibadah haji secara lengkap, jelas dan benar sesuai rukun dan wajib haji, katanya. (dik)


Pro EKBIS

RAKYAT KALBAR

4

Rabu,13 Agustus 2014

Tak Ada Dana, Merpati Kesulitan Lakukan PHK pihak swasta, saat ini Merpati juga tidak memiliki aset sama sekali. Deputi Bidang Jasa Keuangan, Jasa Konstruksi dan Jasa Lainnya Kementerian BUMN, Gatot Trihargo mengatakan, Merpati memang sudah tak punya uang lagi untuk membayar gaji. Soal gaji, itu yang kita sadari, kareHARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK na mereka nggak ada aset yang DI PONTIANAK bisa dilepas, karena Merpati sudah tidak ada aset yang bisa dilepas Minggu ke : 2 (kedua) Agustus 2014 untuk bayar gaji, ungkapnya di kantor Kementerian BUMN, Jakarta Jenis D i s - Eceran Pusat, Selasa (12/8). (Rp) Komoditi tributor Mengenai nasib kejelasan status (Rp) pegawai Merpati yang masih terkatung-katung, Gatot mengatakan DOC Broiler Final Stock 3.000 4.000 bahwa saat ini direksi di maskapai Broiler Hidup 21.000 24.000 pelat merah itu tidak bisa berbuat Ayam Buras Hidup 50.000 60.000 Daging Sapi 115.000 120.000 banyak. Sebab, kalaupun harus 65.000 Daging Babi 60.000 melakukan perampingan jumlah Karkas Kambing 100.000 110.000 karyawan maka harus menerap23.000 Telur Ayam Ras 21.000 kan kebijakan PHK. Implikasinya, 6.650 Pakan Petelur Starter 6.000 5.900 Pakan Petelur Grower 5.700 harus ada dana untuk membayar 7.000 Pakan Layer 6.600 pesangon bagi karyawan yang 8.500 Pakan Pedaging 7.000 terkena PHK. 8.000 Starter 7.200 Karenanya, kata Gatot, tak mung18.000 Pakan Pedaging 12.000 Finisher kin Merpati mengeluarkan dana Kulit Sapi untuk membayar PHK sementara Kulit Kambing uang untuk gaji karyawan juga tak ada. Untuk itu, ia meminta Data Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalbar karyawan bersabar sampai bisa bertemu dengan Menteri BUMN Dahlan. Banyak hal yang harus diperSelasa, 11 Agustus 2014 timbangkan, kalau kita harus PHK, itu harus bayar mereka. Untuk Mata Uang Jual Beli membayar PHK uangnya saja tidak AUD 11,592.09 10,644.98

JAKARTA - PT Merpati Nusantara Airlines (MNA) mengalami kesulitan dalam membayar gaji ribuan karyawannya. Selain mempunyai tunggakan utang Rp 7,6 triliun kepada perusahaan BUMN dan

VALAS

EUR MYR SAR SGD USD

16,835.96 3,786.46 3,243.39 9,873.15 12,298.00

15,464.70 3,746.15 3,210.69 9,063.78 11,298.00 Sumber: Bank Indonesia

KOMODITI SAWIT April 2014

Harga TBS dalam Rupiah Indeks K (%) 91.50 CPO (Rp/Kg) 8,949.85 Inti Sawit (Rp/Kg) 6,211.00 Harga TBS/Kg Berdasarkan Umur Tanaman (Tahun) 3 tahun 1,502.15 4 tahun 1,628.61 5 tahun 1,745.85 6 tahun 1,796.28 7 tahun 1,863.14 8 tahun 1,920.35 9 tahun 1,973.87 10-20 tahun 2,041.42 Rata-rata 1,931.45 Naik/Turun Naik Rupiah 70.14 Prosentase 3.77

Banyak hal yang harus dipertimbangkan, kalau kita harus PHK, itu harus bayar mereka. Untuk membayar PHK uangnya saja tidak ada. Opsinya Pak Dahlan, tunggu hari Kamis, GATOT

Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan Jasa Konstruksi Kementerian BUMN, Gatot Trihargo (kiri) didampingi Dirut Merpati Asep Ekanugraha (tengah) ketika menerima perwakilan karyawan Merpati di lantai 12 Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (12/8). Foto Yessy Artada/JPNN.com

ada. Opsinya Pak Dahlan, tunggu hari Kamis, beber Gatot. Sebelumnya Gatot juga menemui ratusan karyawan Merpati yang berdemo di Kementerian BUMN. Gatot mewakili Menteri BUMN, Dahlan Iskan yang tengah berada di Makassar untuk menghadiri rapat bersama Menko Perekonomian Chairul Tanjung.

Sebelumnya, Gatot menggelar pertemuan dengan Direktur Utama Merpati Asep Ekanugraha dan perwakilan karyawan. Saat beraudensi dengan pendemo, Gatot menjelaskan hasil pertemuan dengan direksi Merpati dan perwakilan pekerja. Kami menampung semua harapan dan keinginan teman-teman semua. Kami

Kereta Trans Sulawesi Telan Rp 9,65 Triliun JAKARTA ‒ Kabar gembira bagi warga Sulawesi. Aktivitas antarkota di sana nantinya bakal lebih mudah seiring dengan pembangunan jalur kereta api lintas trans Sulawesi. Mulai hari ini (12/8), ruas Makassar‒Pare-Pare dengan panjang 145 kilometer menjadi prioritas yang dikerjakan oleh Kementerian Perhubungan. Rencananya, pembangunan jalur kereta tersebut akan rampung pada pertengahan tahun 2015. Kepastian itu dikatakan Ditjen Perkeretapian Kemenhub Hermanto Dwi Atmoko. Menurutnya, pembangunan ruas Makassar ‒ Pare-Pare

EQUATORIANA

dilakukan secara bertahap hingga mencapai panjang 145 kilometer. Awal yang dikerjakan hanya sepanjang 30 kilometer. Dari Makassar sampai Kabupaten Barru, katanya. Hermanto mengatakan, jalur kereta api tersebut nantinya akan dibangun single track. Lebar jalan rel 1435 milimeter dan kecepatan maksimal prasarana kereta api adalah 200 kilometer per jam. Sebagai pendukung, akan dibangun 23 stasiun. Hermanto mengatakan, total biaya yang dibutuhkan untuk tahap I mencapai Rp 9,65 triliun. Dana sebesar itu

digunakan untuk pembebasan lahan, prasarana kereta api, fasilitas penunjang, serta pengadaan sarana seperti lokomotif, kereta api dan gerbong. Hermanto berharap, pembangunan jalur kereta api itu sebagai pembuka jalur kereta api yang lain di Sulawesi. Pada tahun 2030 pihaknya menargetkan seluruh kota di Sulawesi akan terhubung dengan jalur kereta api. Seperti pengembangan kereta api yang menghubungkan antarkota utama, antarkota, regional, dan wilayah sumber daya alam atau kawasan produksi, terangnya.(aph/fal)

Pengantar: Tumpahkan unek-unek, kritik, pujian ataupun komentar Anda tentang layanan umum dalam kolom SMS InterAktif. Untuk SMS yang belum dimuat harap bersabar, antre! Kami tidak melayani SMS berbau SARA dan menyudutkan pribadi tanpa fakta.

HP : 081345479682

Redaksi menerima surat pembaca, isi maksimal 300 kata ukuran huruf 12. Silakan kirim ke e-mail: equatorianarakyatkalbar@gmail.com

Masalah kita

Harga Naik Lagi

Sudah seperti ritual tahunan menjelang hari raya besar dan keagamaan, harga kebutuhan pokok pasti melonjak naik. Anehnya, pemerintah dibuat tak berdaya menghadapi fenomena tahunan itu. Rakyat dibuat menjerit akibat

kenaikan harga sembako. Permintaan sembako memang meningkat setiap merayakan hari besar keagamaan. Ya, itu sudah psikologi bangsa Indonesia. Tetapi, mestinya hal itu bisa diantisipasi. Bukankahkah

Tanggapan Sms Warga ,CFK 2CPGP Mahkamah Konstitusi (MK) jadi panen tu Pilpres 2014. Indonesia ke depan semakin tidak jelas. Inikah wajah reformasi, salah siapa? 085245519512 6-8-2014

14.16

4CKDP[C 7CPI )CPVK 4WIK HARIAN

juga sudah sampaikan hasil rekomendasi dari DPR, ucap Gatot dari pengeras suara yang ia pegang. Diakui Gatot, bahwa opsi penyelamatan yang pihaknya berikan, yakni rekstrukturisasi utang Merpati dirasa belum memberikan kepuasan bagi karyawan. Karenanya, ia meminta maaf bila keputusan yang kementerian berikan saat ini belum memuaskan hati mereka. Walaupun kami akui tidak puas dengan jawaban kami, namun langkahlangkah kami itu (rekstrukturisasi utang Merpati) opsi terakhir yang terbaik untuk selamatkan Merpati. Kami mohon, teman-teman juga memonitor langkah kami ini, serunya. Atas penjelasan itu, ratusan karyawan yang berdemo memaklumi dan dapat mengerti penjelasan Gatot. Namun demikian, para karyawan Merpati juga memberikan catatan agar Kementerian BUMN bersungguh-sungguh membantu untuk menuntaskan pembayaran gaji karyawan Merpati.(chi/jpnn)

momen kenaikan harga sembako itu sudah bisa diprediksi. Mestinya pemerintah punya manajemen stok agar bisa mengatasi persoalan itu. Sudah begitu, pemerintah juga tidak serius memperbaiki manajemen distribusi.

Dirgahayu

Akhirnya, ketika momentum kenaikan tiba, maka pemerintah terkadang hanya mengelus dada . Pemerintah juga terkesan sangat takut mengintervensi pasar. Sekalipun harga pasar sudah sangat irasional, karena sebagian besar dipicu aksi spekulasi. Harga sembako sudah diserahkan pada mekanisme pasar. Sedangkan pasar dipandu oleh logika mencari untung. Disinilah biasanya persoalan muncul. Persoalan lain, akhir-akhir ini listrik kembali sering padam. Saat bulan Ramadan, pemadaman listrik banyak dikeluhkan masyarakat muslim, karena mengganggu saat berbuka puasa dan kekhusyukan menjalankan ibadah. Apalagi diperkirakan tidak stabilnya suplai listrik di Kalbar masih akan terjadi hingga Hari Raya Idulfitri. Padahal, mulai 1 Juli pemerintah telah menai-

Selamat pagi. PLN semakin kurang axx aja, gak siang, gak malam, semau hati mereka aja matikan lampu. Giliran kita telat bayar, kita didenda!

Ketua KPK RI Yth. Berita hangat dan menghebohkan di beberapa media massa terkemuka Kalbar pagi ini, Senin (9/6) tentang kemana raibnya uang ganti rugi kerusakan Jembatan Kapuas 1 Pontianak Rp 4,477 miliar? NCW berharap kepada KPK RI usut dana ganti rugi Jembatan Kapuas 1 Pontianak tersebut. Meminta kepada KPK RI harus bersikap tegas dan segera melakukan penindakan terhadap penyalahgunaan uang ganti rugi Jembatan Kapuas 1 Pontianak yang hampir rontok akibat telah beberapa kali ditabrak ponton angkutan hasil tambang. Selain itu, segera usut beberapa instansi terkait jika ada keterlibatan atas kasus tersebut tanpa kecuali.

kkan tarif tenag a listrik untuk enam golongan. Meski kenaikan tarif tersebut hanya diberlakukan bagi golongan industri dan R-1 dengan kapasitas 1.300 VA ke atas. Namun, patut dipertanyakan imbal balik berupa pelayanan yang lebih baik dari PLN kepada pelanggannya. Mengingat pemerintah begitu sesumbar menghemat Rp 17,36 triliun dana APBN yang selama ini digunakan untuk melakukan subsidi. Apa mungkin semua permasalahan ini akan teratasi di masa mendatang. Sebab, rakyat Indonesia baru saja memilih presidennya. Apakah pemimpin baru akan membawa perubahan ke arah yang lebih baik, seperti janji yang diucapkan saat kampanye, atau derita rakyat akan terus terulang setiap tahun? Bagaimana menurut Anda?

085750053139 11-8-2014

577868

Jl. Tanjungpura No. 36 Pontianak * Pin BB : 7CCFC50B * Hp : 0821 5688 2222 * SMS : 0816 4911 1555

09.48

Jika tidak, dikhawatirkan rakyat Kalbar bisa marah. Ibrahim Myh. 081288673500 9-8-2014 06.14

CARA MUDAH MUDAH PASANG PASANG IKLAN IKLAN CARA

di Harian

/GPIJKVWPI *CTK Bro, kau tinggal menghitung hari untuk lengser dari kerajaan xx, tapi jangan meninggalkan bom waktu donk. Ah.. bikin orang susah saja, sudahlah. 085348090038 9-8-2014

KEMERDEKAAN KE REPUBLIK INDONESIA

16.30

Hubungi :

Hotline : (0561). 768677 HP. 0852 0852 4541 4541 1544 1544 HP. bisa SMS SMS dan dan BBM BBM bisa (PIN: 73F2B87C) 73F2B87C) (PIN:

THE POLITICAL NEWS REFERENCE

Pembina: Dahlan Iskan, HM Alwi Hamu. Direktur/Pemimpin Umum: Djunaini KS. Wakil Direktur: Djailani Kasno Jawa Pos Media Group

Penerbit PT Kapuas Media Utama Press Kantor Pusat: Graha Pena Kalbar Jalan Arteri Supadio (d/a Ahmad Yani 2) Km 3,5 Kubu Raya 78391 - Kalimantan Barat Telepon: 0561-768677 (hunting), 0561-721229 Fax: 0561- 768675 e-Mail: redaksi@equator-news.com

Pemimpin Redaksi/ Penanggung Jawab: Hamka Saptono Dewan Redaksi: Yuni Kurnianto, Julianus Ratno, Mohamad Iqbal. Penasihat Hukum: HM Tamsil Sjoekoer SH MH, Pracetak/Tata Wajah: Dennis (Manajer), Defri, Yudi, Roby, Bobby. Illustrator: Reza Setiawan Pemasaran Koran & Promosi: Mohamad Qadhafy (Manajer), Abubakar, Heru Prayitna (Distribusi), Jenggo, Susanto Iklan: Ahmad Jaiz (Manajer), Rosadi Jamani. Divisi Event: Mohamad Qadhafy Website & IT: Hendra Ramawan. Keuangan: Nurbani (Manajer), Julianovita. Umum/Administrasi: Adidharma. Kota Pontianak:Samsul Arifin, Andreas, Biro Kubu Raya:Arisandy. Biro Mempawah: Alfi Shandy, Jl. Teratai Blok A No 3, Telp. 0561-691326. Biro Singkawang: Mordiadi. Biro Sambas: M Ridho, Jl. Sukaramai Komp Didis Permai Blok G10, Dalam Kaum, Sambas, Telp. 0562-392738. Biro Sanggau: Kiram Akbar, Komplek Pasar Rawa Bangun Lantai 2, Kota Sanggau. Biro Landak: Antonius, Jl. Jalur 2 Ngabang depan Wisma Usaha Jaya Pal 2 Ngabang. Biro Kayong Utara: Kamiriludin, Jl. Simpang Tiga Desa Siduk, Kecamatan Sukadana. Biro Ketapang: Jaidi Chandra. Biro Sekadau: Abdu Syukri. Biro Kapuas Hulu: Arman Khairiadi, Jl. M Yasin, Putussibau Utara No 3, Telp. 0567-22877. Biro Melawi: Sukartaji, Jl Juang Nanga Pinoh Telp. 0568-22069. Biro Sintang: Suhardin. Iklan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No. 4 Pasar Minggu, Jakarta Selatan 12560 Telp. 78840827 Fax. (021) 78840828. Tarif iklan per milimeter kolom Hitam putih: 25.000,00, Full color: 35.000,00. Iklan baris: 7.000,00/baris (minimal dua baris maksimal 10 baris) Harga Eceran: Rp 2.500,00. Harga Langganan: Rp 65.000,00/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) Bank Bank Mandiri Cabang Pontianak Sidas.


KURS KURSI RAKYAT k untu

Jokowi Disarankan Libatkan KPK

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014

5

Hampir Dipastikan Cak Imin Jadi Ketum PKB Lagi Muktamar 30-31 Agustus di Surabaya Iskandar kembali mencalonkan diri sebagai ketum PKB di periode selanjutnya. DPW dan DPC yang mempunyai hak suara pemilihan ketua umum sudah tidak ada pedebatan lagi. Semua sepakat Cak Imin dikukuhkan lagi jadi ketua umum, ujar Marwan saat konferensi pers di kantor DPP PKB, Jakarta, seperti diberitakan Rakyat Merdeka Online, Selasa (12/8). Dalam kesempatan itu, Sekretaris Fraksi PKB DPR, Hanif Dakhiri menambahkan, tak hanya pengurus wilayah dan cabang PKB se-Indonesia, kyai-kyai Nahdlatul Ulama juga meminta agar Cak Imin tetap memegang jabatan ketum PKB. Hanif mengatakan di bawah kepemimpinan Cak Imin, PKB menjadi partai yang sangat diperhitungkan dan mampu meningkatkan suara lebih dari 100 persen di Pileg 2104. Cak Imin juga dinilai berhasil merangkul banyak kader muda. Kaderisasi dan rekrutmen berhasil di PKB di bawah Cak Imin. Cak Imin juga mampu melakukan konsolidasi dan mengatasi konflik internal PKB. Di tambah pilihan politik soal Pilpres di bawah Cak Imim tepat, kata dia.

Jokowi JAKARTA. Politikus senior PDI Perjuangan Pramono Anung Wibowo mendukung jika calon presiden terpilih Joko Widodo membentuk kabinet yang bersih. Sehingga tidak ada salahnya dalam menyaring calon pembantunya, capres yang akrab disapa Jokowi melibatkan Komisi Pemberantasan Koupsi (KPK) mengecek track record calon menterinya. Hal ini dikatakan Pramono menjawab wartawan di Gedung DPR RI Jakarta, Selasa (12/8). Menurut dia, Jokowi adalah orang baru yang tidak mempunyai beban masa lalu seperti korupsi yang menjadi beban utama persoalan bangsa. Sehingga kalau ada langkah yang positif melibatkan lembaga anti korupsi atau KPK atau apapun untuk mengecek orang per orang (calon menterinya), menurut saya hal yang baik, kata Pramono. Pria yang kini menjabat Wakil Ketua DPR itu menilai siapapun orang-orang yang akan dijadikan menteri dalam kabinet pemerintahan Jokwowi-JK nantinya, haruslah orang yang bersih agar tidak menjadi beban di masa mendatang. Siapapun itu yang tersangkut persoalan korupsi, pasti akan menjadi beban yang sangat gampang untuk dihembuskan, dan menjadi beban pemerintahan Pak Jokowi, jelasnya. Beban masa lalu tersebut, tambah Pramono, utamanya adalah masalah korupsi, meskipun orang tersebut hanya disebut-sebut terlibat. Untuk memastikan itulah, ada baiknya Jokowi melibatkan KPK, karena dengan mudah data seseorang bisa diperoleh dari lembaga anti rasuah itu. Begini, kalau hanya disebut belum terbukti menurut saya juga iya. Tapi kan KPK punya data. Untuk mengecek seseorang sekarang di KPK sangat gampang salah satu yang sederhana, bagaimana seseorang melaporkan kekayaannya, tandasnya. (jpnn)

Muhaimin Iskandar J AKARTA . Muktamar Part a i Ke b a n g k i t a n B a n g s a (PKB) yang akan digelar di Surabaya, Jawa Timur pada 30-31 Agustus 2014 diprediksi bakal berlangsung landau tanpa persaingan ketat perebutan kursi ketua umum. Hampir dipastikan Muhaimin

Iskandar (Cak Imin) akan terpilih kembali memimpin PKB periode 2014-2019. Ketua DPP PKB sekaligus Sekretaris SC Muktamar PKB, Marwan Jafar mengatakan, mulai dari pengurus wilayah sampai akar rumput di cabang sepakat jika Muhaimin

Walau begitu, Hanif mengakui masih terbuka peluang bagi siapapun untuk maju berkompetisi merebut kursi ketum di muktamar nanti. Kita tetap akan melihat di muktamar nanti suara bulatnya. Tapi suara ke Cak Imin sudah tak terbendung, beber Hanif. Di tempat yang sama, Ketua Steering Commitee (SC) Muktamar PKB Abdul Kadir Karding mengatakan Muktamar PKB akan digelar akhir bulan ini, tepatnya 30-31 Agustus 2014 di Surabaya. Alasan memilih Surabaya karena Jawa Timur merupakan provinsi yang Jawa Timur merupakan provinsi yang berhasil membawa PKB menang telak saat Pemilihan Legislatif (Pileg) 9 April lalu. Dalam Muktamar PKB kali ini, Karding menjelaskan, tema yang diangkat adalah Politik Rahmatan Lil alamiin. Tema itu dinilai PKB memiliki harapan agar partai berlambang bola dunia tersebut menjadi kekuatan politik yang disegani, kuat dan punya manfaat besar bagi seluruh alam dan isinya. Selain itu juga diharapkan PKB bisa adaptif terhadap tantangan dan perubahan politik lima tahun yang akan datang. Jadi PKB bukan

hanya bermanfaat bagi akar partai berbasis nahdiyin, tapi menajangkau seluruh kelompok dan masyarakat di Indonesia, kata Karding. Adapun rangkaian agenda muktamar dibagi menjadi beberapa bagian. Pertama, sebelum dilangsungkannya Muktamar, PKB akan melakukan launching logo baru partai dan mengundang budayawan seluruh nasional untuk menyosialiasikan sekaligus konservasi budaya ala PKB. Tak hanya budayawan, PKB juga mengundang pakar politik dan ulama-ulama tua dan muda NU untuk memberi masukan demi kemaslahatan PKB ke depan. Memasukin agenda inti Muktamar, menurut Karding, akan dibahas soal AD/ART partai, termasuk penyusunan program-program partai dan penetapan pimpinan dan ketua Umum PKB lima tahun ke depan. Jadi nanti di acara puncak akan ditetapkan Ketua Umum PKB. Kami juga akan bahas bagaimana pengawalan Jokowi-JK dan penguatan di parlemen lima tahun kedepan, demikian anggota DPR itu. Re-editing: Julianus Ratno

Ada Desakan Agar Keputusan DKPP Mendahului Putusan MK JAKARTA. Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), Jimly Asshiddiqie, mengaku ada pihak-pihak dari luar yang meminta agar pembacaan putusan terkait kode etik penyelenggara Pilpres didahulukan dari putusan sengketa Pilpres 2014 di Mahkamah Konstitusi (MK).

aman adalah putusannya bareng dengan di MK, kata mantan ketua Mahmakah Konstitusi itu, lewat rilisnya, Selasa (12/8). Jimly menegaskan apapun hasil Putusan di DKPP itu tidak akan mempengaruhi terhadap hasil Pemilu. DKPP hanya menilai perilaku para penyelenggara Pemilu. Con-

Ia mengetahui maksud dan tujuan pihak-pihak itu. Namun, kesepakatan bersama internal DKPP adalah tidak memenuhi permintaan itu. Pembacaan putusan DKPP akan dibacakan di hari yang sama dengan pembacaan putusan di MK (21 Agustus 2014) agar tidak saling mempengaruhi. Nanti yang paling

toh konkretnya adalah pelaksanaan Pemilukada Depok. DKPP memberhentikan Ketua KPU Depok saat Pemilukada sudah terjadi dua tahun sebelumnya. Karena ditemukan pelanggaran berat di kemudian hari, Ketua KPUD dipecat. Tapi hasil Pemilukada tidak bisa diganggu gugat karena

sudah berakhir dengan putusan MK yang memenangkan Wali Kota yang sekarang berkuasa. Tidak bisa gara-gara Ketua KPU diberhentikan, maka walikotanya juga harus diberhentikan. Ini tidak bisa begitu. Proses dan hasil Pemilukada sudah selesai di MK, tutup Jimly. (Rmol)

MS Hidayat Sudah Siap Jauh-jauh Hari

MS Hidayat

JAKARTA. Pencalonan MS Hidayat sebagai ketua umum Partai Golkar telah dirancang dan dipersiapkan sejak jauh-jauh hari, dan tidak ada kaitannya dengan konflik internal yang

sedang terjadi. Demikian disampaikan Ketua Tim Sukses MS Hidayat, Marzuki Darussman, menjelaskan deklarasi Hidayat yang dilakukan, Sabtu (10/8) lalu. Pencalonan Pak MS Hidayat adalah terkait pengambilalihan partai. Kita tidak berseteru dengan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, kata Marzuki dalam keterangan persnya, Selasa (12/8). Mantan Jaksa Agung ini mengatakan, Hidayat bukan sosok baru di dunia politik. Hidayat yang mengawali kariernya sebagai pengusaha adalah seorang aktivis politik sejak awal Partai Golkar berdiri. Pak Hidayat dikenal sebagai aktivis politik walaupun pengusaha. Kegiatannya di dunia usaha tidak terlepas dari aktivitas politik. Itu

harus dicatat, kata Marzuki. Ia optimis, sebagai tokoh senior Hidayat akan mampu mengayomi dan mengakomodasikan berbagai kepentingan di internal Partai Golkar. Saya yakin Pak Hidayat mampu mengayomi. Pak Hidayat berjanji setelah menyelesaikan tugasnya di pemerintahan, dia akan mengabdi di Golkar, kata Marzuki. Sebelumnya, Hidayat menyatakan komitmennya untuk mengikuti keputusan DPP Partai Golkar bagi penyelengaraan Musyawarah Nasional (Munas). Saya siap mengikuti semua ketentuan yang ditetapkan DPP. Kalau DPP menetapkan dan memutuskan Munas dipercepat, saya siap. Tetapi, sampai saat ini DPP Golkar menyatakan Munas akan diselenggarakan pada tahun 2015, kata MS Hidayat. (Rmol)

Jl. Tanjung Sari No. 168 (A. Yani), Pontianak, Telp. (0561).5852829, HP. 0821 4935 8778

IKLAN BARIS & PAKET HEMAT EKO SERVICE

Biro

SEDOT WC

Ingin berlangganan Harian Rakyat Kalbar di Pinyuh dan Mempawah Hub : Mulyadi 08125639448

HUB TELP.

Ingin berlangganan Harian Rakyat Kalbar di Nanga Pinoh Hub Sukartadji: 0852 45084541 Ingin berlangganan Harian Rakyat Kalbar di Sintang. Hub : 081352112659 (Suhardin) IIngin berlangganan Harian Rakyat Kalbar di Singkawang Hub Dedy: 081256056477 Ingin berlangganan Haria Rakyat Kalbar di Sambas. Hub Indra: 085245686818 Ingin berlangganan Harian Rakyat Kalbar di Kubu Raya. Hub : 0561-768677

PASANG IKLAN BARIS DISINI HANYA

RP 50 RB/BULAN

Segera hubungi:

768677

7089235

PERCETAKAN TENDA & SOUVENIR

ADI

Jl. H. Rais A. Rahman Gg. Gunung Sahari No. 21 Pontianak Telp. 7183366, 081282587257 (Jalan Lebar, Dekat RS. Antonius)

MENERIMA PESANAN :

PENYEWAAN RUANG MEETING KAPASITAS 30 -100 PAX GEDUNG GRAHA PENA KALBAR Jl. Arteri Supadio Km 3,5, Kubu Raya Hubungi 081254660990

Fasilitas : Selang baru tanpa bau Pengalaman 25 th di bidang WC. Juga menerima servis AC (Rumah & Kantor)

DISCOUNT 60% GARANSI

Promo DP & Cicilan Ringan Suzuki Mobil

ERTIGA

DP. 25.460.000 Cicilan 2.820.800

Mega Carry Extra DP. 18.340.000 Cicilan 2.438.900

PROMO IDUL FITRI

* Dapatkan Hadiah Langsung - GPS Garmin HUD - Cash Back Puluhan Juta

MENERIMA PANGGIL AN

PEMIJATAN TRADISIONAL HUB: BANG ABU

0813 4806 2271 0856 5085 7244

Splash

Wagon R

DP. 23.446.000 Cicilan 1.643.000

DP. 29.207.000 Cicilan 2.456.000

Hubungi :

A H O K

NATA

0852 4541 2468 BB : 29D9FFBE

0852 4518 1959 BB : 7A026AB9

- Cetak Undangan Dop Sparasi, Hard Cover, Blangko, Biasa Lebih 2000 model undangan - Lebih 200 contoh Souvenir kawinan/Khitan(Ready stock) - Yasin, Spanduk, X Banner, Bon, Nota, Kop Surat, Map, Brosur ,dll. - Menyewakan Tenda/Kursi - Membuat Tenda&Sarung Kursi

Dengan desain terbaru, menarik, Harga Bersaing, Kualitas Dijamin

Informasi Pemasangan CALL CENTRE Hotline (0561). 768677 , Fax (0561).768675 PERCETAKAN SOUVENIR TENDA “ANUGRAH” Menerima Pesanan / Menyewakan : * Cetak Undangan, Nota, Yasin, Brosur, Map, Spanduk, Bon Kartu Nama , X Banner, Kop, dll * Souvenir Kawinan Lengkap * Tenda, Kursi, Meja, Sarung Kursi * Karpet / Permadani * Foto & Video Shooting * Pembuatan Tenda

Hasil & Harga Memuaskan

Jl. Komyos Sudarso

DJl. Srikaya No. 17 Pontianak Telp. 7057240, 08164983624 (Dekat Masjid Sirajul Munir)

PD. ANEKA BATU ALAM Menjual :

Batu Alam Granit Marmer Batu Koral Prasasti Batu Nisan

Rp. 950.000,-

Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 18 Pontianak (Jl. Penjara / depan Jl. Beringin)

Telp. (0561) 743999

PASANG IKLAN di Biro Harian

RAKYAT KALBAR MELAWI 0852 4508 45411 SANGGAU 0813 5253 3013 KETAPANG 0821 5948 6599 SINGKAWANG 0812 5667 3567 LANDAK 0813 4529 4139 SOLUSI TEPAT UNTUK ANDA

THERAPY REFLEXIOLOGI TITIK-TITIK AMPUH IZIN PRAKTEK DINKES NO. 448/574 PKPM 2002

PENYAKIT YANG DAPAT DISEMBUHKAN EJAKULASI DINI • LEMAH SYAHWAT • MANI ENCER • IMPOTEN • PROSTAT • HERNIA • KANKER PAYUDARA • KANKER RAHIM • KEPUTIHAN • TERLAMBAT DATANG BULAN • BELUM PUNYA KETURUNAN • KISTA • AMANDEL • ASAM URAT • MATA RABUN • FLU/PILEK MENAHUN • TELINGA BERNANAH • AMBAYEN/WASIR • STROKE • DIABETES • GINJAL • TUMOR • LIVER • REMATIK • GONDOK • POLIP • AYAN • MAAG • SIPILIS • JANTUNG • ASAM URAT • ASMA • DARAH TINGGI/RENDAH • EXIM/GATAL-GATAL

DITANGANI LANGSUNG OLEH SHINSHE MURSYID AL MUDAWALI HP. 081345500116 Jl. Tanjungpura Gg. Kamboja No. 19 Samping Ramayana Mall Pontianak Buka: 08.00-20.00 WIB


6

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014

John McCain Puji Islam dan Demokrasi di Indonesia J A K A R TA - R K . S e n a t o r Amerika Serikat (AS) John McCain memuji Indonesia sebagai negara berpenduduk muslim terbesar di dunia, namun mampu menyeimbangkan Islam dan demokrasi. Hal itu disampaikannya dalam keterangan pers seusai bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Kantor Presiden, Selasa (12/8). Kami percaya Indonesia adalah bangsa yang terbuka dan demokratis. Dengan kepemimpinan Presiden SBY, dan sebagai negara dengan penduduk muslim terbanyak, Indonesia bisa menjadi model seimbangnya kehidupan demokrasi dan Islam. Kami berharap situasi Indonesia senantiasa damai, ujar McCain. Rival Barack Obama dalam pemilihan presiden di AS tahun 2008 itu menambahkan, AS sepakat dan berkomtimen untuk meningkatkan hubungan kerja sama dengan Indonesia. Kami bangga dan akan terus memperkuat hubungan kerja sama dengan Indonesia, diantaranya di bidang ekonomi,

SBY dan Jhon Mccain di Istana Negara.

pendidikan, lingkungan, dan militer, sambung McCain. Persoalan Negara Islam Irak Suriah atau yang lebih dikenal dengan ISIS juga turut disinggung dalam pertemuan antara

TWITTER @SBYUDHOYONO

SBY dengan McCain Menurut Staf Khusus Presiden bidang Hubungan Internasional, Teuku Faizasyah, fenomena ISIS ini juga dirasakan oleh banyak negara, termasuk AS.

Indonesia diharapkan bisa menjadi contoh kombinasi yang baik antara demokrasi dan Islam, kata Faizasyah yang memberi keterangan sesudah McCain. Presiden SBY dan Senator McCain serta Senator Sheldon Whitehouse juga memperbincangkan tentang peluang kerjasama antara Indonesia dan AS. Presiden SBY berkomitmen kuat meneruskan hubungan erat kedua negara. Terkait Presiden RI yang baru nanti, tidak perlu ada kekhawatiran dan kesangsian terhadap hubungan kerja sama Indonesia dan Amerika Serikat, sambung Faizasyah. Pertemuan itu juga menyinggung berbagai isu utama dan perkembangan kawasan. Di antaranya isu Laut China Selatan dan pandangan SBY tentang reformasi yang terjadi di Myanmar. McCain dan delegasi senator AS telah berada di Jakarta selama dua hari. Kemarin (11/8), McCain juga bertemu dengan pimpinan DPR dan MPR RI. (jpnn)

Ketua DPD Anggap Waktu Sekolah 5 Hari Sudah Ideal JAKARTA-RK. Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Irman Gusman menilai rencana Dinas Pendidikan DKI Jakarta tentang menyeragamkan waktu dan jam masuk sekolah menjadi enam hari dalam satu minggu sebagai langkah yang kurang tepat. Menurutnya, waktu sekolah lima hari sudah ideal dan dapat meningkatkan efeksitifitas dan eďŹ sien kegiatan belajar mengajar. Waktu istirahat juga mempunyai arti penting bagi peserta didik dalam rangka memperoleh kembali semangat belajar, mempererat ikatan antar-anggota keluarga, melaksanakan fungsi sosial maupun mengembangkan diri di luar sekolah. Jika proses belajar formal jadi enam hari, ada proses sosial penting lainnya yang dikorbankan, kata Irman Gusman, di Jakarta, Selasa (12/8). Menurut senator asal Sumatera Barat itu, waktu

istirahat yang cukup untuk anak didik, sangat menunjang keberhasilan pendidikan baik secara mikro maupun makro sebab keberhasilan pendidikan tidak hanya ditentukan oleh faktor pendidikan di sekolah tetapi juga faktor-faktor lain di luar sekolah. Waktu sekolah lima hari akan membantu siswa, guru, dan manajemen sekolah meningkatkan efektivitas kegiatan belajar dan mengajar, tegasnya. Selain itu, waktu sekolah lima hari penting diterapkan agar dapat memberikan waktu luang satu hari bagi siswa didik untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bersifat mandiri dan juga pengembangan diri di luar jam pelajaran seperti untuk les tambahan atau ekstrakurikuler, sehingga ada pengembangan diri anak di luar sekolah, dan tentunya akan berdampak positif untuk mutu pendidikan di

JPU Jerat

.........................................................................................................dari halaman 1

negara dari tahun 2009 hingga 2011, dengan total nilai Rp1,6 miliar, jelas Mindaryu dalam persidangan. Menurut Andel SH selaku kuasa hukum terdakwa DL Denny, dakwaan yang dituduhkan JPU kepada kliennya, dianggap ada terjadi kejanggalan. Pihaknya, lanjut Andel akan melakukan esepsi. Ini karena ada banyak hal yang masih janggal dalam dakwaan yang dibacakan JPU tersebut, jelas Andel didampingi Kuasa Hukum DL Deny lainnya seperti Usman Juntak, Shinta Primasari dan Dominikas Arif. Andel menjelaskan, untuk isi esepsi pihaknya masih belum bisa menjelaskan secara detail. Akan dibacakan pada sidang lanjutan mendatang pada tanggal 15 Agustus. Yang jelas, ditegaskan Andel, jika memang dakwaan bersumber dari PT Telekomunikasi, makanya pihaknya juga minta kepada

JPU untuk tegas siapa saja yang disangkakan dan bisa dihadirkan menjadi saksi. Kalau perlu yang terlibat harus ditingkatkan statusnya, tegas Andel. Mengenai kenapa hanya ada dua orang dari tiga tersangka yang dihadirkan pada sidang dakwaan perdana itu, maka kata Andel bisa ditanyakan langsung kepada JPU. Selain melibatkan Kepala Dinas Perhubungan dan Telekomunikasi Informasi Kalbar, DL Denny dan mantan pelaksana teknis panitia pengadaan barang dan jasa, Musa Tulak Layu yang ditahan Polda Kalbar sejak 1 Juli 2014 lalu, kasus ini juga melibatkan Suwito, salah satu advokat yang menjabat sebagai Direktur Utama PT Borneo Tribune Press. Kasus yang melibatkan ketiga orang ini bermula, saat Dishubkominfo Kalbar mempunyai program penyewaan

sekolah. Lebih lanjut Irman menambahkan, faktor kontekstual juga turut memberikan kontribusi dalam penerapan kebijakan waktu sekolah lima hari, terutama aspek lalu lintas ataupun biaya anak selama kegiatan belajar mengajar. Pemadatan waktu sekolah tentu akan mengurangi dampak kemacetan di jalan, karena Sabtu tidak ada anak sekolah. Selain itu, juga akan mengurangi beban orangtua dalam hal ongkos anak ke sekolah maupun uang jajan siswa, ungkapnya. Meskipun perubahan waktu sekolah enam hari menjadi lima hari, mungkin saja dapat mengakibatkan pengurangan pertemuan tatap muka di kelas, namun hal itu menurut Irman, seharusnya tidak mengurangi target pencapaian kurikulum dan mutu pembelajaran, apabila tenaga pendidik mampu meningkatkan

transponder, agar jangkauan siaran TVRI regional Pontianak bisa diterima pemirsa di seluruh wilayah Kalbar. Dilakukan penyewaan terhadap dengan PT Borneo Tribune Press. Dalam penyewaan ini, diduga biaya kontrak yang dilakukan dengan PT Borneo Tribune Press itu digelembungkan, potensi mark up jauh di atas batas Rp200 juta. Padahal sebelumnya Dishubkominfo Kalbar melakukan penyewaan transponder dengan PT Telekomunikasi. Biaya penyewaan dengan PT Telekomunikasi maksimal Rp200 juta per tahun. Penyewaan itupun dilakukan dengan kontrak tertulis penyewaan antara Dishubkominfo Kalbar dengan PT Telekomunikasi. Namun, pada 2009 hingga 2011 kontrak penyewaan yang dilakukan Dishubkominfo Kalbar dengan PT Borneo Tribune Press, den-

dan menyempurnakan metodologi pembelajaran yang diberikan di kelas. Guru harus mampu mengelola waktu belajar lima hari dengan efektif dan eďŹ sien. Dengan demikian, perlu peningkatan kemampuan dari pendidikan untuk mencapai proses pembelajaran yang bermutu tinggi, saran Irman. Irman menilai, mutu pendidikan dapat ditingkat dengan metode pembelajaran yang tepat, di antaranya dengan menciptakan suasana hangat dan menyenangkan dalam kegiatan belajar mengajar. Metode fun learning yaitu yang menyenangkan akan membuat materi kurikulum yang diajarkan mudah diterima oleh anak didik. Guru harus bertanggung jawab memberikan rasa aman dan nyaman bagi anak didiknya. Maka secara otomatis, akan mudah juga membawa perubahan bagi anak, pungkas Irman Gusman. (jpnn)

gan pagu dana berturut-turut Rp1,5 miliar, Rp2,1 miliar, dan Rp2,6 miliar. Diduga telah terjadi tindak pidana korupsi dalam penyewaan dengan PT Borneo Tribune Press itu. Suwito selaku Dirut dengan PT Borneo Tribune Press ditahan Polda Kalbar, setelah penahanan terhadap DL Denny dan Musa Tulak Layu. S e b e l u m ny a , Ka p o l d a Kalbar Brigjend Pol Arief Sulistyanto mengatakan, penahanan Suwito berkaitan dengan penahanan terhadap Kepala Dinas Perhubungan dan Telekomunikasi Informasi Kalbar, DL Denny. Kasus transponder ini kata Kapolda, sudah tahap dua di Jaksa Penuntut Umum ( JPU). Ini sudah dilimpahkan di JPU sebulan yang lalu, kata Kapolda kepada Rakyat Kalbar, Jumat (8/8) malam. Laporan: Ocsya Ade CP Editor: Hamka Saptono

Putusan DKPP dan MK Pada Hari yang Sama J A K A R TA - R K . R e n cananya, putusan sidang dugaan pelanggaran kode etik KPU RI dan Bawaslu RI akan dibacakan dalam satu hari yang sama dengan jadwal pembacaan putusan sengketa hasil Pilpres di Mahkamah Konstitusi, yaitu Kamis 21 Agustus 2014. Jadwal putusan akan bareng dengan di MK, supaya tidak saling pengaruh-mempengaruhi. Bisa beda jam. Bisa duluan bisa juga belakangan. Tapi harinya sama, kata Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), Jimly Asshiddiqie, Selasa

(12/8). Dalam rilis ke wartawan dia menerangkan, sebenarnya prosedur beracara di DKPP dengan prosedur beracara di MK berbeda. Di MK menurut UU, perkara diajukan dalam waktu 3x24 jam sesudah keputusan KPU. Di DKPP, tidak ada masa kedaluarsa. Jumlah perkara yang masuk terkait Pilpres ke DKPP sebanyak 15 perkara. Sedangkan yang memenuhi syarat sidang 14 perkara. Dari jumlah tersebut timbul pertanyaan, kapan perkara tersebut mulai disidangkan. Pasalnya, masih ada sejumlah perkara

terkait Pemilu Legislatif yang belum selesai. Sehingga pihaknya berpendapat bahwa kasus Pilpres harus dianggap prioritas karena Pilpres ini adalah ujung dari Pemilu dan Pilpres itu akan segera menghasilkan pemerintahan baru. Jadi kalau bisa, sesudah putusan MK, urusan Pilpes ini selesai. Semua ketegangan, semua kekecewaan berakhir. Jadi kami mengambil momentum itu untuk menyelesaikan juga semua kasus-kasus kode etik penyelenggara Pemilu yang terkait dengan Pilpres berbarengan dengan di MK, terangnya. (rmol)

Negeri Tanpa Telinga ..................................dari halaman 1 dan pesan positif di dalamnya yang bisa dipetik oleh para penonton. Secara pribadi, tentu saja saya ingin ďŹ lm ini bisa ditonton oleh anak-anak sekolah dan juga mahasiswa luas, agar bisa menjadi sebuah ingatan kuat di pemikiran mereka ke depannya, terang Lola kepada wartawan, di Jakarta, belum lama ini. Imbuh dia, Agar nantinya bisa menolak segala praktik dan cara-cara tidak baik dalam berpolitik. Sehingga generasi muda kedepannya bisa memperbaiki bangsa ini secara utuh, jujur, dan

bersih . Melihat realita banyaknya politisi yang ditahan karena kasus korupsi, politisi yang terlibat skandal seks, ancaman menjatuhkan pemerintah, saling serang antar lembaga negara, membuat Lola tertantang untuk membuat film dengan tema politik yang nyaman, enak dinikmati, dan bermakna. Dengan ďŹ lm ini pula, Lola berharap bisa membantu menumbuhkan kesadaran sosial betapa bahayanya penyakit korupsi jika dibiarkan terusmenerus. Proses pembuatan film

yang memakan waktu kurang lebih setahun ini sempat mengalami hambatan karena letusan Gunung Kelud. Abu vulkanik, yang menyelimuti seluruh kota Yogyakarta dan sulit dibersihkan dalam waktu singkat, sempat membuat kru berdebat panjang, apakah syuting akan tetap dilanjutkan atau berhenti. Sinema besutan Lola itu didukung oleh aktor senior Ray Sahetapy, Lukman Sardi, Gary Iskak, T. Rifnu Wikana, Tanta Ginting, dan pendatang baru Jenny Zhang. Re-editing: Mohamad iQbaL

Tangan Sakti MK ...........................................dari halaman 1 Tetapi, hal itu bukan pekerjaan mudah. Lantaran belum ada permohonan yang disampaikan Pemohon atau penggugat yang berhasil. Mungkin sejarah kelam permohonan yang pernah berhasil atau menang dalam sengketa hasil Pemilu, hanya di tangan mantan Ketua MK Akil Mochtar yang kini masuk bui karena kasus suap Pilkada di sejumlah daerah. Jika kita merunut sejarah, gugatan hasil Pilpes sudah pernah ada. Bahkan sampai tiga kali sejak zaman Reformasi. Faktanya, tidak satupun yang dikabulkan MK. Termohon selalu menang. Tidak mudah untuk membuktikan berbagai alasan Pemohon di hadapan para Hakim Konstitusi, lantaran ruang lingkup gugatannya sangat luas, yakni secara Nasional. Demikian pula Prabowo-Hatta. Kesulitan untuk membuktikan alasan pemohon mengajukan gugatan itu, pernah terlihat ketika Pilpres 2009, ketika Mahfud MD menjadi Ketua MK. Ketika itu, gugatan Megawati-Prabowo dan Jusuf Kalla-Wiranto ditolak MK. Salah satunya tentu disebabkan sangat besarnya perbedaan persentase perolehan suara pada Pilpres 2009, yakni antara SBY-Boediono dengan Megawati- Prabowo Subianto, dan Jusuf KallaWiranto. Pada Pilpres 2009 itu, SBY-Boediono meraih 60 persen suara. Sedangkan Megawati-Prabowo hanya meraih 26 persen suara, sementara Jusuf Kalla-Wiranto hanya meraih 12 persen suara. Selisih perolehan suara tersebut, tentunya jauh berbeda dengan Pilpres 2014, di mana berdasarkan rekapitulasi hasil perhitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) terdapat selisih 8,4 juta suara antara Jokowi-JK

dengan Prabowo-Hatta. Selisih perolehan suara yang hanya berkisar 6 persen untuk kemenangan Jokowi-JK ini, tentunya sedikit memberikan angina segar, bahwa ada kemungkinan gugatan Prabowo-Hatta dikabulkan MK. Perbedaan tersebut memang berkisar 6 persen. Namun kalau mengingatkan selisihnya mencapai 8,4 juta suara, tentunya cukup sulit. Pasalnya, dengan selisih suara sebesar itu, setidaknya Prabowo-Hatta harus meraih sekitar 4,2 juta suara untuk bisa membalikkan keadaan. Untuk mendapatkan suara tersebut, tentunya hanya melalui Pemilihan Suara Ulang (PSU). Tetapi untuk mencapai tahap tersebut, bukanlah pekerjaan mudah. PrabowoHatta mesti membuktikan pelanggaran-pelanggaran dalam pelaksanaan Pilpres 2014 di hadalan Hakim Konstitusi. Untuk membuktikan pelanggaran di satu daerah saja sudah sangat sulit, mengingatkan banyak jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS). Apalagi jumlahnya daerahnya banyak, seperti yang disampaikan kuasa hukum Prabowo-Hatta. Tim Kuasa Hukum Prabowo-Hatta telah mengajukan sejumlah kejanggalan dalam pelaksanaan Pemilu Presiden/Wakil Presiden 2014. Semuanya sudah disampaikannya ke MK. Mereka menduga KPU telah melakukan kecurangan secara Terstruktur, Sistematis, dan Masif. Salah satu bentuk kecurangan yang disampaikannya menyangkut Daftar Pemilih. TPS yang bermasalah, menurut Tim Prabowo-Hatta mencapai sekitar 5.000. Olehkarenanya, mereka memohon kepada MK untuk memerintahkan KPU melakukan PSU di seluruh TPS di Indonesia.

Jika kita melihat pemberitaan di media massa terkait sidang PHPU di MK, baik Pemohon (Prabowo-Hatta) maupun Termohon (KPU) saling mempertahankan arguman dan mengajukan bukti-bukti dan saksi. Patut kita hargai atas upaya Pemohon dan Termohon mengajukan atau membantah fakta kebenaran dan kecurangan. Tetapi, keduanya tentunya harus tunduk pada keputusan MK kelak. Melihat proses sidang PHPU tersebut, begitu sulitkah memenangkan gugatan hasil Pilpres di MK?. Lantaran, begitu banyak alasan gugatan tersebut bisa ditolak, di antaranya karena barang bukti tidak lengkap, kurang kuat, atau kualitas saksi disangsikan. Terlalu banyak pertimbangan bagi hakim MK untuk memutus perkara yang memiliki dampak besar bagi NKRI. Jangankan hasil Pilpres, Pilkada pun sangat sulit untuk sampai pada PSU. Apalagi membatalkanya. Kendati demikian, masih banyak yang bertanya-tanya, apakah gugatan Kubu Prabowo-Hatta ke MK akan membuat sejarah baru sengketa hasil Pilpres di Indonesia, di mana gugatan tersebut dipenuhi MK?. Keputusannya tentu di tangan sakti MK. Kendati sempat tercoreng karena ulah Akil Mochtar, kini masyarakat percaya bahwa para Hakim Konstitusi bisa bekerja dengan jujur, arif, bijaksana dan independen. Apakah gugatan Prabowo-Hatta akan mencatat sejarah baru di Indonesia, yakni gugatan atau permohonannya dikabulkan MK, atau sama dengan gugatan-gugatan sebelum?. Kita tunggu saja dengan tenang, apa keputusan MK. Jangan ribut, jangan ng amuk-ng amuk. ( Jaidi Chandra)


RAKYAT KALBAR

SAMBUNGAN

Rabu, 13 Agustus 2014

Hotel My Home ...................................................................................................dari halaman 1 Di Balik Jeruji kita crosscheck, ternyata ada penambahan kamar. Artinya, kita bisa mengeluarkan izin asalkan mereka mengikuti izin lama, hanya ada 19 kamar. Kalau ada 80 kamar, bagaiman izinnya bisa diperpanjang, ujar Drs Junaidi MSi, Kepala BP2T Kota Pontianak kepada Harian Rakyat Kalbar, Selasa (12/8). Dikatakan Junaidi, pihaknya akan melihat cara operasional My Home, sebelum mengeluarkan izin. Apakah pembayarannya itu bulanan atau harian. Kita akan melihat operasionalnya. Kalau beroperasi seperti hotel, kita pastikan tidak mengeluarkan izinnya. Kalau izin rumah kos, beroperasilah seperti rumah kos pada umumnya (tidak boleh hingga 80 kamar), tegas Junaidi. Diungkapkan Junaidi, selama My Home belum ada izin atau izinnya belum diperpanjang, maka tidak boleh beroperasi, itu sudah ada aturannya. Tapi kok dibiarkan beroperasional? Sebenarnya, paska penutupan yang dilakukan pihak My Home pada Juni lalu, mereka tidak boleh lagi beroperasional. Jika dalam pemantauan kami masih beroperasi, maka kita akan lakukan penutupan lagi. Saya akan koordinasikan kepada Satpol PP, tidak perlu surat resmi, saya telepon Pak Haryadi langsung. Tutup itu My Home karena masih beroperasi, kesal Junaidi. Izin Mendirikan Bangunan (IMB) My Home, kata Junaidi, mestinya dalam bentuk Ruko (rumah toko). Sebab dulu IMB rumah kos, bukan Ruko. Namun yang baru dan penambahan saat ini belum ada izinnya. Kalau IMB-nya masih rumah kos, karena dulu hanya ada 19 kamar dan sekarang 80 kamar, maka itu sudah melakukan kesalahan fatal, papar Junaidi. Pada saat proses wawancara, Junaidi membeberkan jika ada anggota dewan yang mendesaknya untuk mengeluarkan izin Hotel My home. Pak Syafiun menghubungi saya, minta izinnya cepat diproses atau diurus. Mana bisa begitu, enak saja! My Home harus ikuti aturan kita. Kalau tidak mau dengar ya sudah, tegas Junaidi. Dihubungi melalui selular, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Haryadi S Triwibowo berkelit tidak mengetahui Hotel My Home beraktivitas kembali. Namun jika kenyataannya seperti itu, ia akan menepati janjinya pada waktu penutupan My Home 23 Juni lalu. Sesuai janji saya pada waktu itu. Jika besok, Rabu (13/8) My Home masih

buka, saya akan segel dan gembok penginapan itu. Agar tidak ada aktivitas dan mereka benar-benar tutup, tegas Haryadi. Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Pontianak, Ir Amirulah mengatakan, selama Hotel My Home beroperasional, pihaknya hanya menarik pajak sebesar 5 persen dari pendapatannya. Karena izin yang dikantongi My Home adalah rumah indekos bukan hotel. Selama ini Dispenda tarik pajak My Home sesuai perizinannya rumah kos. Jadi omzetnya dikalikan 5 persen. Misalnya mereka bayar kita Rp5-10 juta, berarti omzet mereka satu bulan sekitar Rp100 juta. Tapi saya lupa penghasilan My Home perbulannya berapa? Yang jelas rumah kos bertaraf hotel itu bayar pajak terus, seperti itulah dia, papar Amir. Amir mengaku, tidak bisa menarik pajak My Home lebih dari 5 persen. Apalagi pada fakta di lapangan My Home pelaksanaannya seperti hotel harian. Yang harusnya pengusaha membayar pajak hotel jika pelaksanaannya seperti itu. Dispenda tidak bisa menarik pajak hotel ke My Home, karena izinnya indekos. Makanya kami tarik pajak rumah indekos. Kami tidak bisa menjustifikasi mereka mengelabui Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak atau tidak. Yang jelas, pajak ini save assessment. Mereka daftar sendiri, mengisi formulir sendiri, menetapkan sendiri dan bayar sendiri, papar Amir. Menurutnya, My Home tidak mengenakan WP (wajib pajak) kepada pelanggan. Jadi uang pribadi dipakaikan untuk WP. Harusnya pajak WP ditarik dari costumer. Kadang-kadang sebagian besar malah tidak mau menarik pajak kepada konsumen. Akhirnya mereka mengeluarkan uang sendiri untuk membayar pajak WP, ucap dia. Anehnya, Amir mengaku tidak mengetahui jika ada restoran di dalam Hotel My Home. Ia juga mengaku tidak tahu kapan dibuatnya dan kapan restoran itu beroperasi. Kami tidak tahu kapan mereka beroperasi. Bisa saja karena dia rumah indekos, dan mungkin baru membuka restorannya. Jadi selama ini tidak bayar pajak restoran. Kami biasanya, memberikan kesempatan kepada pengusaha. Karena pengalaman saya ada restoran dan rumah makan baru buka tiga bulan, tapi sudah tutup. Kan rugi mereka, dalih Amir. Amir berjanji jika terbukti My Home menyediakan restoran. Pihaknya akan

IDACHI SPORTS

MUDAH

memungut pajak restoran tersebut. Pajak rumah indekos dan restoran My Home harus terpisah. Pajak restoran dilihat dari omzet. Perda yang mengatur tentang pajak menyebutkan setiap usaha restoran atau rumah makan beromzet di atas Rp2 juta perbulan, itu wajib membayar pajak atau ditarik pajaknya dan harus membayar 10 persen dari omzet kotor. Kalau nanti kami temukan mereka omzetnya di atas Rp2 juta, maka kami tarik pajak restorannya. Kalau rumah indekos itu biasanya hanya menyediakan indomie dan telor saja. Tapi kok ini beda ya? tanya Amir yang mengaku aneh adanya restoran elite di Hotel My Home. Senada dengan Kadispenda, Ketua Komisi C DPRD Kota Pontianak, Syafiun mengatakan, selama ini My Home bayar pajak kepada pemerintah hanya 5 persen, karena pajak rumah indekos. Hingga saat ini Dispenda tidak memungut pajak hotel atau penginapan. Karena mereka tidak di izinkan menjadi hotel, ujar Syafiun. Menurut Syafiun, jika manajemen My Home menetapkan bayar kamar perhari, Dispenda juga tidak bisa memungut pajak hotel, karena izinnya indekos. Jika ada penyimpangan pajak. Contohnya, jika izin My Home rumah kos, haruslah beroperasi seperti rumah kos lainnya. Kita minta Dispenda meneliti serta memanggil pengusaha atau pemilik My Home, tegas Syafiun. Dari pantauan wartawan Rakyat Kalbar, Hotel My Home masih beraktivitas. Banyak kendaraan tamu, baik roda dua dan empat. Sementara di dalamnya, terlihat beberapa receptionist dan pegawai lainnya. Di restoran, terlihat juga aktivitas pekerja yang akan mempersiapkan acara untuk pre wedding. Ketika mengabadikan kegiatan mereka melalui camera, beberapa pekerja mengejar wartawan hingga parkiran sepeda motor. Ia tidak terima jika aktivitas mereka diabadikan. Marah tidak tente-rudu kepada wartawan, bahkan mencaci dengan bahasa yang tidak menyenangkan. Salahkan Eksekutif Ketua Komisi C DPRD Kota Pontianak, Syafiun Al Aminy SH mengaku tidak mempunyai kepentingan dalam bentuk apapun pada pihak Hotel My Home. Ia tidak mau disalahkan atas masalah perizinan My Home. Wahai masyarakat, selama ini dewan bukan tidak bicara, bukan tidak ngomong atau tidak membela

0%

Jl. Tanjungpura Mall Ramayana Lt. 2 No. 3 Telp. 0561-7506345 Pontianak FS 4110 3M +INCLINE

888

(3 FUNGSI) TREADMIL MOTORIZED

(NEW) GARANSI

Laporan: Deska Irnansyafara Editor: Hamka Saptono

BOOM

Kini Semakin dengan CICILAN 3,6 & 12 BULAN PROFESIONAL HEALTH CARE PRODUCTS ELEKTRIK BIKE FS

rakyat. Saya ini memang tugasnya harus mengkritisi. Tapi mengapa dibilang membisu, karena tidak mengomentari Hotel My Home, ujar Syafiun kepada Rakyat Kalbar, Selasa (12/8). Diungkapkan Syafiun, selaku Ketua Komisi C, bukannya tidak mau mengkritik My Home. Tapi ia harus berkoordinasi dengan Komisi A, karena tupoksinya lebih condong di Komisi yang membidangi pemerintahan dan hukum itu. Komisi C akan mengkritisi My Home di masalah pajaknya. Karena My Home bermasalah juga di sektor pajak. Tupoksi Komisi C diperpajakan juga, jelas Syafiun Bukannya mendukung rakyat untuk membuktikan kesalahan yang ada di My Home, Syafiun malah menyuruh Guru SMPN 10 untuk memprotes atau meminta penjelasan kepada Walikota Pontianak. Sebab ia sudah pesimis terhadap langkah bijak Walikota Pontianak. Sebaiknya guru SMPN 10 itu menanyakan langsung masalah ini kepada Walikota. Dewan bukannya tidak ngomong, bukan tidak mengkritisi, tapi kalau Walikota tidak mau, sampai berbuih-buih mulut kita juga tidak akan didengarnya. Suruh saja Walikota menutup My Home jika tidak setuju dengan keberadaannya, cetus Syafiun menjawab kritikan salah seorang guru di SMPN 10 yang keberadaannya tepat di Hotel My Home. Syafiun mengungkapkan, jika eksekutif yang mempunyai hak untuk melakukan penutupan My Home, mestinya masyarakat mendesak instansi pemerintahan terkait melakukan penutupan atau penyegelan hotel tersebut. Kami sebagai anggota dewan tidak mempunyai kewenangan untuk mengesekusi. Karena ranah ini dipegang eksekutif. Pelaksanaan penutupan ada di pihak eksekutif. Dan dewan hanya dapat menampung keluhan rakyat serta memberikan saran kepada eksekutif. Dewan bukan sebagai pengeksekusi, tegas Syafiun. Untuk kedua kalinya Syafiun menegaskan, jika ia tidak ada kepentingan apa pun dengan My Home. Walaupun diakui kepada BP2T Kota Pontianak, bahwa Syafiun pernah menghubunginya meminta agar secepat mungkin memproses perizinan Hotel My Home. Kritik saran dan pendapat, semua telah saya sampaikan ke sana (eksekutif ), tegas Syafiun lagi.

FS 243+MP3 (4 FUNGSI) NEW

TREADMIL MOTORIZED

0 60

SALE disc up to Persen

+ %

+ Cashback

Tgl 15 s/d 20 Agustus 2014

FS 662 (NEW) PLATINUM BIKE 5.750

7.550

21.350

Hanya

Hanya

18.250

2.588 Ribu

Hanya

5.988 Ribu

9.688 Ribu

TREADMIL MOTORIZED FS 148 + INCLINE

FS 728-6 TREADMILL (6 FUNGSI)

FS 729-4 (4-FUNGSI) TREADMIL MAGNETIK

FS 243+MP3

TREADMIL MOTORIZED

9.850

22.650

13.750

Hanya

Hanya

9.388 RB

Hanya

4.588 Ribu

9.550

Hanya

6.588 Ribu

3.988 Ribu

FS 23556 (NEW) ELLIPTICAL BIKE

FS 802 NEW ORBITRACK 8.950

8.750

Hanya

Hanya

4.288 Ribu

3.888 RB

FS 4000 P (NEW)

TREADMIL MOTORIZED

FS 805 SIX PACK (NEW) 6 FUNGSI

12.150

Hanya

5.288 Ribu

1.950

Hanya

1.288 Ribu

QUALITY & PRICE & GUARANTEE & SERVICE & SPAREPART & DELIVERY & EASY TO ORDER & PAYMENT &

BURUAN !!! STOCK TERBATAS

SMS 087818322288 TUBUH SEHAT, JIWA SEHAT

Melayani Pengiriman luar kota (tambah ongkos kirim)

Dr. M. Akil Mochtar, SH MH. Peninjauan UndangUndang (PUU) itu bernomor tanda terima 1285/PAN.MK/ VIII/2014. Dengan pokok perkara Pengujian UndangUndang Nomor 8 Tahun 2010 Tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang Terhadap Undang-Undang Dasar RI Tahun 1945 . Sayangnya, saat ditanya lebih rinci, Adardam menolak menjelaskan lantaran berkas permohonan sudah diajukan. Permohonannya ada 40 an lembar, tanya ke MK saja, tandas Adardam. Ketika dikonfirmasi, KPK menyatakan siap bersaksi di MK untuk menghadapi judicial review dari Akil tersebut. KPK sebagai pihak terkait dalam persidangan tentu siap hadir bila diminta, kata juru bicara KPK, Johan Budi Sapto Prabowo, di kantornya, Selasa (12/8). Sebagai warga negara Indonesia, lanjut Johan Budi, Akil memang punya hak mengajukan uji materi atas Undang-Undang. Terkait salah satu pokok gugatan Akil yang menyanggah kewenangan KPK menuntut

7

..........................................................dari halaman 1 pelaku pencucian uang, dia yakin KPK punya hak untuk mengusut kasus TPPU. Kan, ada yurisprudensinya. Putusan TPPU sudah ada yang in kracht, ujarnya. Senada dengan corongnya, Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto menghormati langkah Akil menggugat UU pencucian uang. Judicial Review adalah hak warga negara maka siapapun punya hak untuk itu, kata dia, Selasa (12/8). Pria yang karib disapa BW ini menyatakan, Mahkamah Agung sudah menangani kasus TPPU dan memberikan legitimasi kepada KPK untuk melakukan penuntutan. UU KPK sendiri sudah lebih dari 15 kali digugat judicial review. Jadi, jika ada UU TPPU di-judicial review tentu bisa saja, jelasnya santai. Menurut BW, fakta yang ada saat ini, kombinasi tuntutan TPPU dan Tipikor (tindak pidana korupsi) dari KPK kepada para tersangka terbukti sangat bermanfaat bagi kepentingan pemberantasan korupsi. Yang perlu dilakukan KPK adalah menyiapkan sebaik dan secermat mungkin bila proses itu

kelak dilakukan, tuturnya. Seperti diketahui, Akil divonis penjara seumur hidup atas kasus penerimaan sejumlah suap dalam menangani sengketa pemilihan kepala daerah di MK dan tindak pidana pencucian uang. Akil dinilai terbukti melakukan pencucian uang dalam kurun 22 Oktober 2010 sampai 2 Oktober 2013, sebesar Rp161.080.685.150. Upaya TPPU itu dengan menempatkan, membelanjakan, atau membayarkan penukaran mata uang asing. Tak terkecuali, Akil juga dinilai menyembunyikan asal usul harta kekayaannya dari 17 April 2002 hingga 21 Oktober 2010, antara lain menempatkan di rekeningnya sebesar Rp6,1 miliar di BNI, Rp7,048 miliar di Bank Mandiri, dan Rp7,299 miliar di BCA. Bekas Ketua MK ini kini tengah mengajukan banding atas vonis tersebut di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta. Dan, masih dalam proses. Re-edit ing: Mohamad iQbaL

Pengacara Sangkal ..........................................dari halaman 1 sanksi agar keduanya tidak dijenguk selama sebulan. Pengacara Akil Mochtar, Adardam Achyar, selanjutnya menyindir kebijakan kunjungan pada tanggal 28 Juli yang diberikan KPK. Dia heran, mengapa hanya diberi kesempatan dua jam oleh internal KPK. Kalau KPK tidak punya petugas yang cukup untuk mengelola tahanan, maka seharusnya KPK jangan punya Rutan, terangnya. Dia menjelaskan, kliennya

melakukan protes kepada pihak KPK terkait waktu kunjungan bagi keluarganya, sehingga KPK menjatuhkan sanksi kepada Akil dan Rahmat Yasin. Padahal di Rutan/LP lain izin kunjungan keluarga untuk Idul Fitri diberikan paling kurang dua hari, dan per kunjungan lebih dari setengah hari. Intinya, karena mereka protes, KPK marah, akibatnya diisolasi, tandasnya. Seperti diketahui Akil adalah terdakwa kasus dugaan suap sengketa pilka-

Kita Tidak Ada Kesehatan Kota Pontianak. Petugas gabungan ini mendatangi delapan pusat kebugaran termasuk panti pijat dan salon, Selasa (12/9). Selama ini keberadaan pusat kebugaran, panti pijat dan salon abal-abal cukup meresahkan masyarakat. Tempat-tempat seperti ini terindikasi menjadi tempat prostitusi. Makanya dengan tegas kita lakukan penutupan sementara, jika mereka tidak mengantongi atau masa perizinannya habis. Karena mereka sudah kita berikan peringatan namun tidak diindahkan, ujar Haryadi S Triwibowo, Kasatpol PP Kota Pontianak, kemarin. Dari Markas Satpol PP, anggota menelusuri Cafe Cendrawasih di depan Hotel Aston yang sekarang menjadi panti pijat. Di sana ditemukan empat wanita berbaju seksi, ada juga beberapa minuman beralkohol. Satpol PP dan dinas teknis pun menghentikan sementara kegiatan mereka. Razia dilanjutkan ke salon Mery Jalan Hijas. Sesampainya, hanya ada dua wanita berbadan bohay dengan baju yang menampakkan belahan dadanya. Mereka mengaku hanya melayani costumer yang ingin potong rambut dan keramas. Namun, temuan di lapangan, ada beberapa ruangan karaoke yang sengaja disiapkan sang pemilik. Singkatnya Satpol PP mengambil Kartu Tanda Penduduk (KTP) mereka dan menutup sementara kegiatan salon, dikarenakan masalah perizinan. Sementara kebugaran Bunga Indah di Kompleks Pasar Flamboyan juga ditutup, serta diberikan peringatan dengan pengumuman yang dipasang di pintu ruko yang dijadikan lokasi pijat. Masih di wilayah Pontianak Selatan, Jalan Gajah Mada, petugas bergerak Gang Gajah Mada 10 menuju kebugaran Mekar Abadi. Baru saja anggota Satpol PP turun dari mobil patroli dan masuk, sang pemilik panti pijat sudah ketakutan dan spontan mengaku dirinya tidak punya uang. Wanita ini mengira Satpol PP mendatangi tempat usahanya untuk minta uang (sopoi). Pernyataan wanita pemilik panti pijat itu menimbul-

da di MK, Akil sudah divonis seumur hidup oleh majelis hakim pengadilan tindak pidana korupsi (Tipikor). S e m e n t a r a R a h m a t Ya sin adalah tersangka kasus dugaan suap tukar menukar kawasan Hutan di Wilayah Bogor Jawa Barat. Akil sudah lebih dulu mendekam di dalam tahanan di basement gedung KPK itu, sebelum Rahmat Yasin menyusulnya. Re-edit ing: Mohamad iQbaL

.....................................................dari halaman 1

kan pertanyaan kalangan wartawan, apakah benar sering didatangi petugas Satpol PP. Pusat kebugaran Mekar Abadi ini menyediakan kamar dengan tempat tidur serta kamar mandi yang bagus di dalamnya. Hanya ada tiga wanita pemijat saat dirazia. Biasanya mereka delapan orang. Semua wanita tersebut berasal dari Pulau Jawa. Satpol PP langsung menutup dan menghentikan aktivitas mereka. Beralih ke Jalan KH Ahmad Dahlan (Jalan Penjara), pusat kebugaran Bunga Ayu juga disinggahi petugas gabungan. Belasan wanita pemijat diperiksa dan diminta menunjukkan KTP-nya. Izin mereka juga sudah habis, gerak cepat, anggota menutup sementara tempat tersebut. Lanjut ke Jalan Cendana, kebugaran Jogya di jaga satu pria dan empat wanita pemijat. Tempat ini tidak ditutup, karena perizinan mereka dianggap baik dan masih berlaku. Dua tempat sasaran terakhir di Jalan Kutilang, di belakang Hotel G, yakni kebugaran Solo. Izinnya sudah tidak berlaku lagi dan langsung ditutup Satpol PP. Sementara Panti Pijat Larasati di jalan yang sama, mengantongi izin dan masih berlaku. Namun Satpol PP menemukan kejanggalan di kamarnya yang tidak ada lampu terang. Hanya ada lampu remangremang berukuran kecil. Kasatpol PP curiga bahwa ini dijadikan sarana seks bebas. Namun, di dinding kamar tersebut ada pengumuman bertuliskan satu jam hanya Rp75 ribu. Warning, dilarang berbuat asusila . Akhirnya Haryadi hanya dapat menggelengkan kepalanya. Haryadi menegaskan, pemilik pusat kebugaran dan panti pijat harus menyediakan ruangan terbuka. Tidak boleh menggunakan pintu permanen, cukup dengan tirai saja. Mereka yang menyediakan kamar seperti itu, pintunya harus dibongkar. Jika beberapa hari ke depan mereka tidak membongkarnya, maka kita akan lakukan bongkar paksa, tegas Haryadi. Dijelaskan Haryadi, salah satu tujuan razia panti pijat ini, mengantisipasi masuknya penjaja seks komer-

sial (PSK) Dolly, Surabaya ke Kota Pontianak. Apalagi dari KTP yang diamankan petugas, hampir 90 persen berasal dari Pulau Jawa. Kawasan Dolly di Surabaya sudah tutup. Kita takutkan mereka malah menjamur di Kota Pontianak. Makanya kita mengantisipasi hal ini dengan melakukan razia dan pemeriksaan KTP. Hasil razia hari ini, rata-rata wanita pemijat dari Jawa, jelas Haryadi. Dikatakannya, ada 19 lokasi pusat kebugaran dan panti pijat di Kota Pontianak. Itu belum termasuk yang tidak terdata di Pemkot Pontianak. Hari ini bersama Dinas Pariwisata, BP2T, Dinas Kesehatan hanya melakukan razia d delapan tempat. Hasil kegiatan hari ini, dari delapan tempat yang kita tutup hanya enam. Dua izinnya masih berlaku. Untuk enam ini kita akan undang ke Markas Satpol PP, agar membuat pernyataan. Bagi izin yang sudah habis, kami minta BP2T untuk menangguhkan dulu, jangan di perpanjang, tegas Haryadi. Satpol PP akan melakukan pengawasan, pembinaan dan pengendalian. Kita akan menyuruh mereka untuk memasang CCTV. Jadi mereka tidak bisa bohong dan dapat kita lihat aktivitas mereka. Apakah betul itu tempat pijat atau tempat mesum, tegasnya. Haryadi menegaskan, mereka yang melanggar aturan, sebelumnya hanya dikenakan tindak pidana ringan (Tipiring). Karena vonis hakim selalu lemah soal Tipiring, maka Pemkot akan memberikan sanksi berat. Karena masyarakat sudah sangat resah, ungkap Haryadi tanpa menjelaskan sanksi yang dimaksudnya. Dalam waktu dekat, ungkap Haryadi, Satpol PP akan melakukan razia di sejumlah hotel yang m e n j a d i k a n k a m a r ny a sebagai tempat mangkal PSK. Ke depannya kita akan lakukan razia di hotel-hotel yang terindikasi dijadikan tempat prost itusi. Apalag i banyak wanita yang mangkal, janji Haryadi. Laporan: Deska Irnansyafara, Syamsul Arifin Editor: Hamka Saptono


Giaccherini Resmi Dijual ke Sunderland

Zlatan Bantah Ingin ke Juve

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Zlatan Ibtahimovic, membantah isu yang mengatakan ia ingin kembali ke Juventus. Rumor Ibra yang ingin kembali memperkuat I Bianconeri berawal dari pernyataan seorang pelatih bernama Stefan Hansson. Ia mengatakan sem-

pat bertemu dengan Ibra. Dan sang pemain mengutarakan niatannya kembali ke klub yang pernah dibelanya antara tahun 2004 hingga 2006. Mennggapi hal tersebut, Ibra dengan tegas mengatakan ia sama sekali tidak pernah mengenal pria tersebut apalagi bertemu dengannya.(*)

LIGA CHAMPIONS

RABU, 13 AGUSTUS 2014

DIDEPAK

LEGIA WARSAWA AJUKAN BANDING JENEWA - Legia Warsawa mengajukan banding terhadap didepaknya mereka dari Liga Champions untuk memberi tempat kepada Celtic. D a l a m p e r ny a t a a n U E FA (badan sepak bola Eropa), Selasa (12/8) menjelaskan bahwa upaya terkini yang dilakukan klub kuat Polandia untuk mendapatkan kembali haknya akan disidangkan pada persidangan banding UEFA pada 13 Agustus. Raksasa Skotlandia Celtic takluk agregat 1-6 dari Legia pada kualifikasi putaran ketiga, namun tim Polandia itu dicoret dari kompetisi karena memainkan pemain tidak sah pada pertandingan putaran kedua yang dimainkan di Edinburgh. Sebagai hasilnya, pertandingan itu dinyatakan dimenangi Celtic dengan skor 3-0, membuat skor agregat menjadi 4-4, dan membuat Celtic melaju

sebab mereka lebih banyak mencetak gol tandang. Pada undian playoff yang dilakukan pada Jumat, juara Skotlandia itu dipertemukan dengan juara Slovenia Maribor. Sementara itu, Legia, diturunkan ke Liga Europa, di mana mereka akan bertanding dengan klub Kazakhstan FC Aktobe. Sanksi UEFA terkait dengan keputusan Legia memainkan bek Bartosz Bereszynski. Bereszynski, yang hanya bermain empat menit pada pertandingan putaran kedua melawan Celtic, diusir keluar lapangan pada pertandingan penutup Legia di Liga Europa musim lalu. Ia diskors dua pertandingan, sehingga seharusnya absen saat klub itu bertanding melawan klub Irlandia St Patrick pada putaran kualifikasi kedua dan juga saat menang 4-1 pada

Fokus Ke Piala Super Spanyol

Diego Godin Diego Godin mengklaim Atletico Madrid hanya fokus pada Piala Super Spanyol bulan ini. Kampiun La Liga Spanyol

akan menghadapi juara Copa del Rey Real Madrid dalam duel dua leg pekan depan. Dan, pemain yang berposisi sebagai bek tengah menegaskan Los Colchoneros hanya fokus menjalani laga satu per satu. Kami masih memikirkan pertandingan per pertandingan, ujarnya kepada laman resmi klub. Jadi kami semua fokus pada Supercopa. Ini satu-satunya tujuan kami saat ini. Kami akan menjalani musim satu langkah pada suatu waktu. Tidak ada yang akan berubah. Kami masih harus memberikan semuanya di lapangan. (*)

pertandingan melawan Celtic pekan lalu. Namun kemudian diketahui bahwa Bereszynski tidak didaftarkan di tim Legia untuk pertandingan putaran kedua kualifikasi, sehingga pertandingan-pertandingan itu tidak diperhitungkan pada skorsnya. Sebelumnya, Celtic sudah pernah mendapat keuntungan dari sanksi yang dijatuhkan UEFA. Pa d a f a s e grup Liga Europa 2011/2012, mereka berhak lolos meski kalah dari klub Swiss FC Sion, yang dicoret karena memainkan lima pemain tidak sah. (int)

Neymar Sangat Bahagia di Barcelona Neymar mengaku sangat bahagia di Barcelona meski musim perdananya tak meraih gelar mayor. Pemain asal Brasil mulai meramaikan Camp Nou sejak musim panas lalu, tapi tahun pertamanya di klub Catalan diganggu cedera dan kontroversi seputar transfer dari Santos. Namun, meski terlambat bergabung dalam tim saat pramusim 2014-15, Neymar menegaskan sangat mencintai kehidupan di Barcelona. Saya senang dengan kasih sayang fans Barca, mereka di seluruh dunia, di negara yang tidak pernah saya harapkan. Ini membuat saya sangat bahagia, ujar pemain 22

tahun kepada laman resmi klub. Saya sangat mencintai apa yang saya lakukan, yakni bermain sepakbola. Bagi saya sebuah kebanggaan menjadi bagian sejarah Barcelona - salah satu klub terbesar di dunia. Saya memiliki kegembiraan mengenakan seragam Barca dan bermain dengan rekan setim yang sangat saya idolakan. Neymar menderita cedera punggung saat bertugas dengan Brasil di Piala Dunia musim panas ini tapi dia dinyatakan fit dalam kembalinya ke Camp Nou dan bisa ambil bagian dalam duel pramusim dengan Leon pada 18 Agustus. Barca akan memulai musim La Liga pada 24 Agustys melawan Elche. (*)

INDONESIA U19 VS VIETNAM U19

Gary Medel

HARUS MENANG Girang Berseragam Inter Pemain baru Inter Milan, Gary Medel, mengaku sangat senang akhirnya bia bergabung dengan skuad I Nerazzurri. Ia berharap bisa segera pulih dari cedera dan memulai debut. Pemain internasional Cile itu sudah mengikuti latihan perdana bersama skuad La Beneamata, Senin pagi (11/8) waktu setempat. Kepastian bergabungnya Medel dengan Inter Milan setelah sang pemain menandatangani sejumlah dokumen. Selain itu, dalam website resmi Cardiff City, kostum nomor delapan yang sempat menjadi milik pemain 27 tahun itu telah kosong dan siap diberikan kepada pamin lain. Akhirnya, saya bisa berada di sini. Saya sengan menjadi bagian dari tim ini, jelasnya. Dalam sesi latihan perdananya bersama Inter, Medel

melakukan latihan terpisah bersama pelatih fisik. Hal ini dikarenakan kondisinya masih dalam pemulihan cedera dan kebugaran tubuh belum sepenuhnya kembali usai libur Piala Dunia. Saya senang, saat ini saya tengah memulihkan kondisi dari cedera dan berharap siap untuk awal musim, lanjutnya. Saya bergabung dengan sebuah tim besar dengan pemain hebat, sekarang tinggal berharap kami bisa melakukan hal luar biasa, ia memungkasi. Hingga berita ini diturunkan belum diketahui status kedatangan Gary Medel, apakah pinjaman atau permanen. Ia menjadi pemain baru ketiga yang didatangkan klub milik pengusaha Indonesia, Erick Thohir, selain Nemanja Vidic dan Yann M Vila. (*)

Timnas U19 jelas harus mengambil pengalaman dari kekalahan 3-1 atas tuan rumah Brunei Darussalam di laga sebelumnya. Terkait dengan hal tersebut, coach Indra Sjafri jelas harus mencari alternatif permainan yang tidak dari biasanya. Sementara itu pelatih Vietnam U-19, Guillaume Graechen akan kembali merotasi pemainnya saat menghadapi Garuda Jaya. Graechen melakukan perombakan tujuh pemain ketika tim besutannya dikalahkan Malaysia 2-0. Menurut Graechen dirinya akan melakukan rotasi lagi saat berhadapan dengan Indonesia, mengingat ajang ini hanya dijadikan sebagai persiapan menuju putaran final Piala Asia U-19 di Myanmar. Kami menurunkan tim kuat di pertandingan pertama, lantas saya merombak tujuh pemain. Saya akan melakukannya lagi di pertandingan berikutnya melawan Indonesia ungkap Graechen seperti yang dilansir Brunei Times. Kami mungkin akan mempertahankan pemain yang sama jika kompetisi ini bukan ajang persiapan bagi kami. Kami datang ke sini untuk meningkatkan fisik kami tambahnya. Kendati demikian, Graechen mengakui dirinya merasa kecewa tim besutannya tidak bisa bermain bagus di babak pertama. Ia kecewa dengan pemain, mengingat timnya cukup mengendalikan permainan di babak pertama. Kami punya beberapa peluang untuk mencetak gol. Saat itu terjadi, maka semuanya menjadi berat. Kami juga membuat banyak kesalahan taktik setelah tertinggal 2-0. Menu-

rut saya mungkin karena pemain kelelahan, biasanya mereka tidak membuat kesalahankesalahan seperti itu pungkasnya. Masih Bisa Lolos Siapa yang menyangka, tim Kamboja yang tidak diunggulkan memimpin grup B Hassanal Bolkiah Trophy 2014 dengan dua kali kemenangan atas Brunei Darussalam dan Singapura. Siapa juga yang menyangka, Timnas Indonesia U-19 kini hanya berada di peringkat ke lima. Pasukan Indra Sjari ini hanya mencatat satu poin dari dua kali main. Poin

RABU, 13 AGUSTUS 2014 PUKUL 15.00 WIB

tersebut didapatkan dari hasil seri saat lawan Malaysia, setelahnya kalah 1-3 dari Brunei Darussalam. Meski begitu, Timnas U-19 masih berpeluang lolos ke babak semifinal, namun ada beberapa syarat yang wajib dipenuhi oleh Evan Dimas dan kawan-kawan. Dalam pertandingan selanjutnya, Timnas U-19 yang akan berhadapan dengan Vietnam harus mengambil tiga poin. Selain itu, Timnas berharap Malaysia dan Kamboja yang akan saling berhadapan di hari yang sama bermain seri. Brunei seri lawan Singapura. (*)


PATROLI Ngaku Sekda Sekadau

Rakyat Kalbar Rabu, 13 Agustus 2014

Langganan : 0561768677 (Hunting) 081254660990 (Davy)

Hukum dan Keadilan

Kades Ditipu Jutaan Rupiah SEKADAU-RK. Modus penipuan mengatasnamakan pejabat Pemkab Sekadau dialami Kepala Desa (Kades). Dengan iming-iming ada pembangunan di desa, pelaku meminta menyetor sejumlah uang bernilai jutaan rupiah. Kepala Desa Sungai Antu, Kecamatan Belitang Hulu, Saleh menjadi korban. Ia harus kehilangan uang Rp7 juta rupiah. Diceritakannya, menjadi korban penipuan oleh oknum yang mengaku pejabat Pemkab Sekadau pada 5 Agustus lalu. Kronologis seperti diceritakan Saleh, ada seorang yang menghubungi dia lewat telepon mengaku Sekda Pemkab Sekadau. Dalam percakapan itu, oknum

tersebut mengaku sudah dilantik menjadi Sekda baru, menggantikan Sekda Pemkab Sekadau saat ini, Drs Yohanes Jhon MM, yang katanya Sekda Yohanes Jhon sudah menjabat Asisten I Pemkab Sekadau. Sekda gadungan itu mengaku diamanahkan untuk memberikan informasi kepada kepala desa yang mendapatkan dana pembangunan ďŹ sik. Untuk memuluskan proyek tersebut, penelepon lantas meminta dana pelicin. Saleh pun percaya dengan permintaan dari Sekda gadungan itu. Saya heran saat menelepon dia tahu nama saya. Makanya saya yakin. Dia mengaku Sekda baru, dan sudah diama-

nahkan untuk memberikan informasi, bahwa desa kami dapat dana pembangunan kantor desa pada tahun ini dengan anggaran Rp350 juta, jelas Saleh, Senin (11/8). Oleh penelepon, Saleh diminta menyerahkan berkas-berkas administrasi kepada Sekda. Namun, takut ketahuan belangnya, Sekda gadungan itu selalu membatalkan pertemuan dengan Saleh. Pelaku hanya berkoordinasi melalui percakapan telepon. Tak hanya nama Sekda yang dicatut. Kepala BPKAD, Iwan Karantika pun tak luput disebut oknum itu untuk memuluskan aksinya. Penelepon memerintahkan Saleh untuk mentransfer uang senilai

2 persen atau Rp7 juta dari dana proyek pembangunan kantor desa ke rekening Kepala BPKAD. Dia minta saya transfer uang ke Pak Iwan. Saya tanya, bisa saya kasih tunai atau tidak. Katanya, Pak Iwan sedang ke luar kota, saya diminta transfer uang, jelasnya. Saleh pun mulai curiga dengan gelagat oknum itu yang selalu tahu kondisi. Karena selalu didesak, Saleh pun termakan bujukan Sekda gadungan tersebut. Saya disuruh transfer Halaman 15

Saleh, Kades Sungai Antu. Ist

Penumpang KM Lawit Terjun dari Kapal Kedua tersangka beserta barang bukti yang diamankan di Mapolsekta Pontianak Barat. GUSNADI/ RK

Pontianak Barat Marak Pencurian Rumah Kosong

PONTIANAK-RK. Seorang penumpang Kapal Motor (KM) Lawit asal Semarang, Slamet Mulyadi, 43, bunuh diri dengan cara menceburkan diri ke Sungai Kapuas. Aksi itu dilakukan ketika kapal bersandar di Pelabuhan Dwikora, Pontianak, Selasa (12/8) pagi. Humas Polresta Pontianak, Ipda Harsoyo membenarkan

PONTIANAK-RK. Diakui Kapolsekta Pontianak Barat, Kompol Reja Simanjuntak, sebelum dan sesudah lebaran, wilayah hukumnya marak pencurian rumah kosong. Baru-baru ini, jajarannya mengamankan dua tersangka dengan barang pencurian. Memang akhir-akhir ini marak pencurian rumah kosong. Mungkin karena banyak ditinggal sama pemiliknya lantaran jelang dan

kejadian tersebut. Menurutnya, korban yang diketahui bernama Slamet Mulyadi bekerja sebagai petani itu tiba dari Semarang ke Pontianak, mau menuju Jagoi Babang. Iya, korban yang masih dicari ini merupakan penumpang KM Lawit. Diduga dia bunuh diri, namun kita belum tahu apa motifnya. Masih kita dalami,

ungkap Harsoyo. Harsoyo memaparkan kronologis kejadian tersebut. Bermula, KM Lawit bersandar di Pelabuhan Dwikora Pontianak pada Selasa (12/8) sekitar pukul 06.45. Tepat pukul 07.00 WIB semua penumpang mulai turun dari kapal ke dermaga. Saat itu korban izin dengan penumpang lain yang juga

tetangganya. Tetangganya itu bernama Pathonah. Mereka sama-sama berangkat dari Semarang, jelas Harsoyo. Selang beberapa menit kemudian, terdengar berisik suara air dari lambung KM Lawit. Ternyata ada penumpang yang terjun bebas dari geladak kapal. Beberapa orang yang mengetahui berusaha

menolong. Ketika ditolong, korban sempat berontak dan melawan. Jaket korban ditarik, lepas. Masih dilakukan upaya menolong dengan menarik rambut korban. Namun akhirnya terlepas, sehingga korban tak tampak lagi di sungai itu, lanjut Harsoyo. Upaya yang dilakukan Halaman 15

Kejari Singkawang Musnahkan 355 Karung Gula

SINGKAWANG-RK. Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Singkawang memusnahkan 355 karung gula, serta Minuman Keras (Miras) dan Narkoba, di Jalan Tani, Kelurahan Sekip Lama, Kecamatan Singkawang Tengah, Selasa (12/8) siang. Barang-barang yang dimusnahkan merupakan barang bukti dari 62 perkara yang putusan sidangnya sudah inkrah, jelas Syamsul Hidayat, Kajari Singkawang dalam keterangan persnya usai pemusnahan barang bukti tersebut. Pemusnahan gula ilegal dilakukan dengan menguburnya di halaman kompleks perumahan di Jalan Tani. Proses penguburan itu menggunakan satu unit ekskavator. Sementara pemusnahan bertongtong Miras ilegal, dilakukan dengan ditumpahkan di dekat kawasan tersebut. Sedangkan Narkoba dimusnahkan dengan cara dibakar. Syamsul menjelaskan, Halaman 15

Halaman 15

Awas! Modus Baru Pelaku Kejahatan PONTIANAK-RK. Banyak sekali modus kejahatan di Kota Pontianak, diharapkan masyarakat harus waspada. Apalagi ada penipuan modus baru yang menghantui masyarakat Indonesia, dan bisa saja terjadi pada diri Anda. Modus pertama, menggunakan perusahaan pengiriman ekspress. Pelaku menelepon calon korbannya dan memberitahukan bahwa karena cuaca, alamat dan nama Anda tidak jelas dilihat, hanya dapat terbaca nomor telepon saja. Kemudian pelaku meminta calon korbannya untuk Halaman 15

Pemusnahan gula ilegal hasil tangkapan oleh Kejari Singkawang. MORDIADI/ RAKYAT KALBAR

Bocah 14 Tahun Babak Belur Dihajar Massa IM pelaku pencurian diamankan di Mapolsekta Pontianak Barat. GUSNADI/ RAKYAT KALBAR

PONTIANAK-RK. Ketahuan mencuri uang di toko milik warga di Jalur Lima, Gang Sapraja, Jalan Komyos Sudarso, Pontianak Barat, IM, 14, babak belur dihajar massa, Selasa (12/8). Hari itu juga bocah tersebut diserahkan ke Mapolsekta Pontianak Barat, Selasa (12/8). Dalam menjalani aksinya, IM tidak sendiri. Dia bersama ketiga rekannya. Untuk mengelabui pemilik toko, rekannya mengalihkan perhatian, kemudian IM beraksi mengambil uang. Namun aksi IM diketahui pemilik toko dan langsung meneriakinya maling. Warga sekitar yang tak

jauh dari lokasi berhasil menangkapnya hingga dihajar. Bocah 14 tahun yang putus sekolah dasar ini luka lebam di pelipis mata dan mengalami luka di bagian bibirnya. Uang yang saya dapat hanya lima ribu dan sudah dikembalikan. Kami berempat tapi saya dan AG yang mengambil uangnya, yang lain tidak. Kemudian saya dipukuli dua orang, kata IM saat ditemui di Mapolsekta Pontianak Barat. Aksi pencurian yang dilakukan bocah ini bersama rekan-rekannya ternyata bukanlah kali pertama. Sebelumnya gerombolan bocah ini juga

melakukan perbuatan sama di Jalan H Rais A Rahman, Pontianak barat. Mereka membobol rumah warga yang ditinggal kosong. Di Sungai Jawi juga pernah, uangnya saya pakai untuk jajan. Kadang saya juga ngelem di stagher (dermaga) ujung Gang Sapraja, karena rumah saya di sana. Kalau kawankawan sudah sering mencuri, hasilnya dijual untuk mereka sendiri, jelasnya. IM anak ketiga dari empat bersaudara ini mengaku mencuri lantaran tidak ada uang untuk jajan. Dia mengaku kurang perhatian orang tua

lantaran ibunya sudah tidak tinggal bersamanya, sedangkan sang ayah sibuk di luaran. Bapak saya lagi di Kakap bersama istri barunya. Di rumah saya tinggal bersama nenek. Kalau di luar saya biasa kumpul dengan kawan-kawan sepantaran di dermaga itu, ungkap IM. Amad Gam, salah seorang warga yang turut mengamankan IM dari amukan warga lain, menyerahkannya ke Mapolsekta Pontianak Barat. Ia mengatakan, sebelumnya IM juga pernah mencuri di Gang Sapraja. Halaman 15


10

KUBU RAYA

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014

Duduk Satu Meja

Jaga Ekosistem Sungai Kapuas SUNGAI RAYARK. Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Kubu Raya, Aswin Fuad mengatakan aktivitas penambangan emas tanpa izin (PETI) dan limbah pabrik mengancam ekosistem yang ada di Sungai Ka p u a s . H a l itu harus men- Aswin Fuad. ARI SANDY jadi perhatian serius semua pihak. Yang terjadi saat ini, air Sungai Kapuas sudah tidak dapat diminum seperti dulunya, karena sudah tercemar oleh berbagai kegiatan manusia. Pencemaran itu mengalir hingga ke Kubu Raya, katanya ditemui Rakyat Kalbar, Selasa (12/8). Sungai yang membentang mulai dari hulu Kapuas sampai muara Jungkat merupakan salah satu sumber penghasilan nelayan di Kalbar, termasuk nelayan Kubu Raya. Kalau sekarang dari pantauan kita, sudah tidak sebanyak dulu tangkapan-tangkapan ikan sungai yang dihasilkan nelayan Kubu Raya. Tapi mau diapakan lagi air sungai telah terlanjur tercemar oleh tangan-tangan yang tidak bertanggungjawab, ujar Aswin. Menurut dia, di Kubu Raya sendiri saat ini tidak ada penambangan-penambangan liar di sepanjang Sungai Kapuas. Namun kata Aswin kegiatan yang sangat merusak ekosistem Sungai Kapuas itu berada di hulu sungai. Walaupun aktivitas PETI bukan berada di wilayah Kubu Raya, namun tetap menerima imbas dari penambangan liar tersebut. Karena air terus mengalir ke daratan rendah, terang dia. Untuk itu, ia berharap seluruh Bupati yang ada di Kalbar duduk satu meja untuk membahas perihal pencemaran ekosistem Sungai Kapuas tersebut. Karena kalau dibiarkan secara terus menerus maka akan berdampak serius bagi kelangsungan biota laut yang berada di dalamnya. Sudah saatnya pencemaran-pencemaran yang dilakukan segera dihentikan, karena sangat tidak baik untuk kelangsungan ke depannya. Karena sungai kapuas lintas sektoral, maka kepalakepala daerah berkumpul untuk musyawarah mencari jalan keluar yang terbaik, agar Sungai Kapuas tetap menjadi salah satu mata pencaharian bagi nelayan, pungkasnya. (asy)

Empat Guru SDN 13 Gunung Tamang Bolos Mengajar S UNGAI R AYA -RK. Perilaku guru malas di SDN 13 Gunung Tamang, Kecamatan Sungai Raya menjadi tamparan keras bagi Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kubu Raya. Pasca libur Idul Fitri 1435 H dan cuti besama lalu, hingga Selasa (12/8), empat guru berstatus PNS di sekolah negeri tersebut bolos mengajar. Ironisnya, hal itu sudah sering kali terjadi dan bahkan sudah sangat lama, yakni sejak tahun 2010. Parahnya lagi, meski sudah dilaporkan ke Disdik setempat, tidak ada sanksi tegas yang diberikan kepada para guru malas itu. Harusnya seja tanggal 4 Agustus 2014 lalu, para guru itu sudah harus mengajar. Namun sampai sekarang tidak juga masuk mengajar, kata salah seorang orang tua

siswa yang minta namanya dirahasiakan kepada Rakyat Kalbar, Selasa (12/8). Memprihatinkan sekali, menurut dia, Yohanes Joni (Kepala SDN 13 Gunung Tamang) memberikan contoh yang tidak baik, jarang masuk ke sekolah. Perilaku kepala sekolah itu akhirnya diikuti tiga guru lainnya yakni Akit, Fauzul Hidayat dan Wahyu Hidayat. Justru yang sering masuk mengajar lima orang guru yang masih berstatus honor. Ini kan jelas bertolak belakang. Guru berstatus PNS yang tidak disiplin. Kondisi ini sudah terjadi sejak tahun 2010 lalu. Selama ini, biasanya muridmurid datang jam tujuh pagi hanya untuk absen saja, kemudian dipulangkan jam 8 pagi tanpa ada proses belajar

mengajar, ungkap dia. Ia mengaku, hal tersebut sudah dilaporkan ke Dinas Pendidikan setempat, namun tidak ada respon sampai saat ini. Para guru itu masih saja sering tidak mengajar. Harusnya ada evaluasi dan sanksi yang diberikan Dinas Pendidikan Kubu Raya. Kalau tidak mau lagi mengajar kenapa tidak ajukan berhenti saja, kesal dia. Masalah tersebut ternyata sudah sampai ke telinga wakil rakyat. Ketua Komisi D DPRD Kubu Raya, Gambang Ganefo Putra mengaku mendapat laporan dari orang tua murid tentang adanya empat orang guru berstatus PNS di SND 13 Gunung Tamang yang tidak masuk. Apa kurang puas libur panjang yang sudah diberikan. Jangan sampai siswa menjadi

korban akibat ulah dari oknum guru yang tidak bertanggungjawab itu, katanya. Ditegaskan Bambang, tidak seharusnya para guru yang notabene merupakan pendidik anak bangsa dan dianggap kalangan intelektual berlaku seperti itu. Karena jelas merusak tatanan pendidikan yang telah digaungkan oleh pemerintah untuk mencerdaskan anak bangsa. Apalagi, lanjut dia perilaku para guru itu bertolak belakang dengan visi misi Bupati Kubu Raya serta komitmen bupati untuk menegakan disiplin pegawai. Kalau memang para guru itu sudah tidak mampu dan tidak mau lagi mengajar, tinggal ajukan saja permohonan berhenti. Karena masih banyak antrean yang ingin menjadi guru,

tegas Bambang. Ia juga mengingatkan Disdik untuk segera bersikap, mengambil tindakan tegas terhadap empat guru mala situ. Apalagi, sudah sering kali dilakukan yakni sejak tahun 2010. Artinya, tidak ada itikad baik dari guru tersebut untuk berubah. Ini menjadi tugas Kepala Dinas Pendidikan untuk membina bawahannya. Jangan tutup mata saja. Kalau memang Kepala Dinas tidak bisa mengambil tindakan, saya pikir harus juga dilakukan evaluasi. Jangan sampai program Bupati Kubu Raya rusak hanya gara-gara kepala dinas yang tidak bisa bekerja, pungkas Bambang. Laporan: Ari Sandy Editor: Julianus Ratno

Beras Lokal Kubu Raya Mulai Tenggelam SUNGAI RAYA-RK. Ketua Komisi B DPRD Kubu Raya, Suprapto mengungkapkan keprihatinnya terhadap produksi beras lokal Kubu Raya yang menurun drastis. Padahal, beras lokal itu sempat menjadi icon unggulan kabupaten termuda di Kalbar itu. Ditegaskan politisi Partai Golkar ini, program beras lokal Pemkab Kubu Raya di masa kepemimpinan Bupati Muda Mahendrawan merupakan salah satu bagian dari dukungan program pemerintah pusat terkait ketahanan pangan. Bahkan, Kubu Raya saat ini telah menjadi salah satu daerah yang dipercayakan untuk melakukan percetakan sawah baru dan mendapat dukungan penuh dari pemerintah pusat. Jadi, sangat disayangkan jika program beras lokal yang sudah berjalan baik selama ini dibiarkan hilang

begitu saja, ujar Suprapro, Selasa (12/8). Memang, kata dia kepemimpinan daerah telah berganti, Namun, karena ini adalah program yang baik, apalagi sangat pro terhadap petani, tidak ada salahnya jika program ini dipertahankan. Harus diingat, 80 persen masyarakat Kubu Raya menggantungkan hidupnya dari bertani dan nelayan. Jadi kebijakan dan program kerja yang dibuat oleh pemerintah daerah juga harus mendukung mata pencarian masyarakat. Untuk mendukung program beras lokal itu memang diperlukan keseriusan dan komitmen yang kuat dari pemerintah daerah. Maka, sangat diharapkan dukungan dari pemerintah daerah melalui Dinas Pertanian dan Peternakan. Kami sangat mengharap-

Suprapto. ARI SANDY kan produk beras lokal Kubu Raya ini bisa dipertahankan, bila perlu ditingkatkan produksi dan distribusinya. Selama ini produk beras lokal Kubu Raya dengan beberapa varian mereknya itu menjadi produk unggulan bagi kabupaten ini, jadi sangat sayang sekali jika program yang berpihak kepada masyarakat petani ini tidak diteruskan, kata Suprapto. Ia berharap, dalam APBD Perubahan dan APBD 2015 mendatang dialokasikan pen-

ingkatan anggaran untuk program pertanian dan perikanan. Ini penting agar kedua program tersebut bisa terus berjalan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sebelumnya, menurunnya produksi beras lokal Kubu Raya disampaikan Ketua Koperasi Langsat Mas, Zainudin. Koperasi ini merupakan mitra pemerintah daerah dalam hal produksi dan pemasaran. Untuk produksi beras lokal Kubu Raya dengan merek Anggrek Macan, Langsat Mas, Mekar Wangi dan beberapa merek lainnya saat ini hanya tinggal 7 ton per bulan. Padahal, sebelumnya produksi beras lokal ini bisa mencapai 14 ton per bulan, kata Zainudin. Begitu juga dengan pelanggan beras lokal ini, menurut dia semakin berkurang. Hanya memang masih ada beberapa

SKPD yang masih menjadi pelanggan setia produk tersebut seperti Dinas Kesehatan dan Dinas Pertanian dan Peternakan, mereka memesan beras lokal ini melalui koperasi pegawai Kubu Raya. Kemudian Koperasi Rumkit Tingkat Tiga Kartika Husada, dan beberapa supermarket yang ada di Kubu Raya juga masih memesan produk kita. Demikian halnya kerjasama yang dilakukan dengan Bulog Kalbar yang memesan beras lokal Kubu Raya untuk raskin, juga masih melakukan pemesanan, beber Zaunudin. Jika dibandingkan beberapa bulan terakhir, produksi beras lokal tersebut jauh menurun. Menurut Zaunudin hal itu karena kebijakan pemerintah daerah yang tidak lagi mewajibkan pegawai Kubu Raya untuk mengkosumsi beras lokal. (asy)

GEMA KABUPATEN MEMPAWAH DERAP BESTARI

Tindaklanjuti Keputusan MK dan SE KPU

KPU Buka 581 Kotak Surat Suara

Ilustrasi/IST

Laporkan Gerakan ISIS K ETUA Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mempawah, H Syarif Ismail Alkadrie meminta masyarakat berpartisipasi aktif dalam melakukan pengawasan terhadap gerakan ISIS di lingkungannya masing-masing. Jika menemukan, segera dilaporkan kepada aparat berwenang. Jika masyarakat menemukan adanya gerakan kelompok ISIS di lingkungannya segera laporkan kepada petugas, baik Polri maupun TNI. Kita harus mengantisipasi jangan sampai kelompok ISIS ini masuk dan berkembang di masyarakat Kabupaten Mempawah, tegas Ismail menanggapi gerakan ISIS di masyarakat. Dirinya menilai, gerakan ISIS sangat berbahaya dan dapat mengancam persatuan dan kesatuan bangsa. Seperti yang terlihat di media massa, kelompok ISIS sangat brutal merusak bahkan membunuh siapa saja yang bertentangan dengan fahamnya. Tentunya, kelompok ISIS tersebut sangat berbahaya di lingkungan masyarakat. Melihat dari aksinya di Irak, ISIS tidak hanya membunuh masyarakat non Muslim melainkan juga para imam pun ikut menjadi korban. Karenanya, tindakan yang brutal dan sadis itu sudah bertentangan dengan ajaran Islam. Untuk itu, kita harus bersama-sama mengantisipasi masuknya gerakan ISIS di Kabupaten Mempawah, tuturnya. Lebih jauh, dirinya mengimbau agar umat Islam di Kabupaten Mempawah tidak terprovokasi dengan ajakan atau seruan ISIS yang mengatasnamakan agama. Sebab, perbuatan dan tindakan yang dilakukan ISIS terbukti telah menyimpang dari syariat Islam. Kita minta masyarakat tetap tenang dan tidak terprovokasi dengan seruan atau ajakan ISIS, baik disampaikan melalui video maupun media lainnya yang saat ini marak di masyarakat. Mari bersama kita jaga lingkungan dari faham-faham yang menyesatkan, imbaunya. (ďŹ a)

MEMPAWAH. Menindaklanjuti instruksi Mahkamah Konstitusi (MK) dan Surat Edaran (SE) KPU Pusat, KPU Kabupaten Mempawah membuka 581 kotak surat suara hasil Pilpres 2014 lalu di Gudang KPU Jalan Raden Kusno Mempawah Hilir, Selasa (12/8) pagi. Pembukaan ratusan kotak surat suara itu disaksikan Komisioner KPU, Ketua Panwaslu Kaharudin, saksi kedua pasangan calon presiden, dan Wakapolres Kompol Bangun Ws. Sesuai instruksi MK dan SE dari KPU RI Nomor 1468, maka KPU Mempawah diperintahkan untuk membuka seluruh kotak surat suara yang ada di TPS.

Pembukaan kotak suara ini dilakukan serentak di seluruh Indonesia. Tujuan utamanya untuk mengambil data yang diperlukan, untuk kemudian dikirimkan kepada KPU Pusat. Data ini akan digunakan untuk kepentingan proses sidang sengketa Pilpres yang sedang berlangsung di MK, ungkap Komisioner KPU Kabupaten Mempawah, Muraslin kepada wartawan. Lebih jauh, Mursalin menerangkan, beberapa data yang akan diambil dari dalam kotak surat suara tersebut seperti DPTB, DPKTB dan Daftar Hadir Pemilih. Ia memperkirakan, pembukaan kotak surat suara akan berlangsung hingga malam hari. KPU

Mempawah menargetkan hari ini pembukaan kotak surat suara sudah selesai dilakukan. Awalnya untuk wilayah Kalbar tidak masuk dalam meteri gugatan sengketa Pilpres. Namun, setelah dilakukan revisi dan perbaikan atas gugatan perkara, maka wilayah Kalbar masuk dalam materi yang disampaikan. Khusus wilayah Kabupaten Mempawah ada dua TPS yang masuk dalam gugatan, bebernya. Kedua TPS tersebut, timpal Mursalin, yakni di TPS 5 Dusun Bukit Batu Kecamatan Sungai Kunyit, dan TPS 1 Desa Pak Bulu Kecamatan Anjongan. Dalam gugatannya, kedua TPS itu diduga

ada perbedaan data. Namun, Mursalin mengaku pihaknya sudah melakukan kroscek dan tidak mendapatkan selisih data yang dimaksud. Kita sudah siapkan semua data dan akan diserahkan ke lawyer KPU Pusat. Dengan data yang ada, kita yakin t idak ada permasalahan atas kedua TPS tersebut. Semuanya sudah kita lengkapi deng an bukt i yang lengkap, sebutnya. Sementara itu, Ketua Panwaslu Kabupaten Mempawah, Kaharuddin mengatakan, sebagai bagian dari penyelenggara Pilpres, maka Panwaslu senantiasa melaksanakan fungsi pengawasan terhadap tahapan demi tahapan yang

telah berlangsung. Termasuk pembukaan kotak suara tersebut, Panwaslu ikut serta melakukan pengawasan secara langsung. Semua kotak suara yang ada di TPS di Kabupaten Mempawah dibuka. Semua data yang ada mulai dari DPTb (Model A4 PPWP), Model A5 PPWP (Pindah Memilih), DPKTb model A.T khusus PPWP, Model C7 PPWP (daftar hadir) akan diperiksa, tuturnya. Menurut keterangan dari KPU, ungkapnya, kemudian data-data itu akan dikirim ke KPU Pusat untuk ditindaklanjut i dalam proses sidang perkara sengketa Pilpres yang sedang berlangsung. (fia)

Lelang 80 Proyek Diumumkan Serentak

Susanto: Lelang Proyek Dinas PU Meragukan MEMPAWAH. Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Mempawah, Susanto SE ME menyangsikan hasil lelang proyek yang dilakukan Dinas Pekerjaan Umum (PU) dalam realisasi APBD 2013. Pasalnya, ada 80 paket proyek yang diumumkan secara serentak melalui website LPSE. Pada tanggal 13-19 Juni 2013, Dinas PU mengumumkan secara serentak 80 paket proyek yang dilelang melalui LPSE. Dilihat dari jumlah paket yang dilelang dengan jumlah pegawai Dinas PU, sangat tidak berimbang. Makanya kita sangsikan hasilnya sesuai ketentuan, tutur Susanto kepada Rakyat Kalbar, Senin (11/8). Legislator PDI Perjuangan itu menyebut, keraguan dirinya terhadap hasil lelang proyek tersebut bukannya tanpa alasan. Dia menilai, jumlah paket proyek yang dilelang tersebut terlalu banyak. Sedangkan jumlah pega-

wai Dinas PU yang memiliki sertiďŹ kat menjadi panitia lelang atau PPK sangat sedikit. Sangat tidak efektif jika satu panitia lelang harus menangani puluhan paket proyek. Apalagi jumlah peserta setiap paket proyek tidaklah sedikit. Akibatnya, bukan tidak mungkin banyak persyaratan atau ketentuan yang dilanggar atau tidak terpenuhi, ungkapnya. Susanto mencontohkan, hasil temuannya terhadap hasil lelang salah satu proyek pada tahun 2013 lalu. Ketika itu, panitia memenangkan salah satu perusahaan yang notabene SKA-nya atas nama seorang yang statusnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS). Sedangkan aturan menegaskan, PNS tidak boleh terlibat dalam perusahaan konstruksi. Kita khawatir kejadian serupa terulang lagi akibat ketidak telitian paniti lelang dalam menyeleksi persyaratan dan ke-

Susanto SE ME tentuan yang harus dipenuhi peserta lelang. Harusnya jumlah paket proyek yang dilelang disesuaikan dengan kemampuan panitia. Jangan dipaksakan hingga 80 paket secara serentak, tuturnya. Terkait adanya indikasi pengaturan proyek, Susanto menyebut belum dapat memastikan. Hanya saja, melihat dari sejumlah indikasi dan kejanggalan yang ada, bukan tidak mungkin kekhawatiran itu terjadi. Susanto juga men-

gaku mendapatkan informasi terkait pengkondisian proyek tersebut. Memang ada kabar tentang pertemuan antara pihak dinas dengan para kontraktor di salah satu hotel di Kota Pontianak. Namun, kita belum bisa memastikan kebenaran informasi tersebut. Yang pasti kami tidak akan tinggal diam dan akan mengungkap kebenarannya, tegas Susanto. Sebab, timpal Susanto, jika indikasi pengaturan itu benar adanya, maka perbuatan tersebut jelas telah menyalahi aturan dan ketentuan yang berlaku. Apabila prosesnya saja sudah menyalahi ketentuan, maka dipastikan berdampak buruk terhadap hasil pembangunan yang akan direalisasikan di masyarakat nantinya. Jika proses awalnya saja sudah melanggar, maka hasilnya juga tidak akan baik. Mutu dan kualitas pembangunan akan menurun. Akhirnya ma-

syarakat sebagai penikmat pembangunan yang akan dirugikan oleh ulah oknumoknum tersebut. Kita akan menindaklanjuti dugaan ini dan akan kita sampaikan kepada publik hasilnya, janji Susanto mengakhiri. Sementara itu, salah seorang pejabat Dinas PU Mempawah yang enggan namanya dikorankan menyebut, para pegawai yang ditunjuk menjadi panitia lelang proyek memiliki komitmen yang tinggi untuk bekerja secara profesional, sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku. Saya ďŹ kir tidak ada permasalahan dengan proses lelang proyek di Dinas PU. Pegawai yang ditunjuk menjadi panitia tentunya sudah memenuhi persyaratan dan memahami aturan yang berlaku. Saya juga berkeyakinan semua panitia lelang sudah bekerja maksimal dan profesional dalam menyeleksi pemenang tender, ucapnya. (ďŹ a)


GELIAT KAYONG UTARA CAKAP ALANG

Sinergisitas Program Kependudukan KB SUKADANA. Keberhasilan pelaksanaan program kependudukan keluarga berencana (KB) dan pembangunan keluarga, tidak terpisahkan dengan upaya menggerakkan seluruh komponen masyarakat. Supaya ikut berperan di program keluarga berencana, sehingga terjadi sinergisitas dan kesamaan pandangan dari perumus kebijakan, perencana program, dan pelaksanaan di lapangan. program KB-Kesehatan Bhayangkara di KKU sangat membantu pemerintah daerah. Meningkatnya partisipasi masyarakat ikut dalam program KB, diharapkan pemahaman masyarakat semakin meningkat dan akan menjadi faktor pendukung utama dalam mencapai tujuan program KB di Kabupaten Kayong Utara (KKU), kata H Erwin Sudrajat, Asisten II Setda KKU di gedung pertemuan Anugerah Sukadana, Rabu (6/8. Erwin menyampaikan beberapa faktor yang perlu mendapat perhatian bersama. Pertama, agar pelaksanaan program KB di KKU dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Membangun sumber daya manusia (SDM) ke depan, sehingga dapat memberikan kontribusi terhadap upaya peningkatan Human Development Index (HDI) atau Indeks Pembangunan Manusia (IPM)di KKU. Kedua, untuk menjamin agar masyarakat dapat memperoleh pelayanan informasi tentang KB secara lengkap, benar dan berkelanjutan, serta nyaman dalam pelayanan kontrasepsi. Saya mohon agar peran lembaga kemasyarakatan di pedesaan, seperti Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD) dan Sub-PPKBD. Demikian juga dengan kelompok-kelompok kegiatan KB, bina keluarga balita, bina keluarga lanjut usia (Lansia), bina keluarga remaja serta pos pelayanan terpadu (Posyandu) dapat ditingkatkan dan dibina secara terus-menerus. Sebab, selama ini lembaga kemasyarakatan tersebut sangat berperan dalam berbagai program pembangunan yang dilakukan pemerintah, jelas Erwin. Ketiga, lanjut dia, khusus untuk kegiatan Bulan Bhakti KB-Kes Bhayangkara tahun 2014 ini, agar hasilnya dapat dilaporkan secara periodik ke provinsi. Keempat, upayakan agar seluruh keluarga yang ingin ber-KB dapat memperoleh alat kontrasepsi secara gratis dan berkualitas. Melalui berbagai langkah dan upaya terutama keluarga-keluarga di daerah-daerah tertinggal atau terpencil. pendataan (lud)

Gelar Razia Rutin KETAPANG. Satuan lantas polres Ketapang mengelar razia rutin kendaraan roda dan roda empat di jalan Ketapang-Sukadana Total hasil razia terjaring 23 kendaraan terdiri dari 9 Sim dan 14 STNK. Razia rutin ini bertujuan untuk menekan angka Laka Lantas di jalanan Kota Ketapang. Dalam razia rutin tersebut polisi lalu lintas menilang satu anak dibawah umur yang mengendarai kendaraan tampa mengunakan helm, Langkah ini dilakukan Satlantas untuk meminimalisir tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) yang melibatkan anak-anak dibawah umur. Kasat Lantas Polres ketapang. AKP Wahyu Jati Wibowo mengatakan, razia rutin ini merupakan upaya Polres Ketapang khususnya satuan lantas untuk menekan terjadinya kecelakaan dijalan raya, yang sering menimpa anak dibawah umur. Semoga ini jadi pelajaran bagi orang tua agar meningkatkan pengawasan terhadap anak mereka, tegas Kasat, Senin (11/8). Kasat menegaskan, razia rutin ini akan di lakukakn setiap hari, baik di pagi hari maupun sore hari, pihaknya akan memantau anak-anak dibawah umur yang sering berkeliaran dengan kendaraan roda dua. Kalau kita temukan, sepeda motornya langsung kami tahan. Nanti orang tuanya yang datang ambil, sekaligus kita buatkan pernyataan kepada orang tua mereka, kata Wahyu. Wahyu menegaskan, apabila masih ditemukan lagi anak dibawah umur, maka pihaknya akan menahan sepeda motor anak tersebut dalam waktu yang cukup lama. Sehingga ada efek jera dan kepada orang tua agar lebih meningkatkan pengawasan kepada anak-anaknya. Kami hanya minta kesadaran dari para orang tua agar tidak mengizinkan anak-anak dibawah umur inimengendarai kendaraan roda dua. Apalagi tingkat Lakalantas anak-anak semakin tinggi, ujarnya. Wahyu juga mengatakan, pihaknya akan melakukan penyuluhan di sekolah-sekolah, sekaligus menyampaikan kepada pihak sekolah agar melarang anak-anak yang masih dibawah umur tidak mengendarai kendaraan. Hal ini untuk mengurangi Lakalantas pada anak-anak dibawah umur, jelasnya. Wahyu juga menambahkan, razia kepada pengendara sepeda motor bagi anak dibawah umur, terutama di kawasan seputaran pasar lama Ketapang yaitu jalan merdeka dan Jendral A. Yani yang kerap digunakan untuk arena balapan liar.(Jay)

Rabu,13 Agustus 2014

11

Diimbau Pasang Umbul-umbul dan Bendera Merah-Putih Sukadana. Diimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kayong Utara (KKU) dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di daerah ini, supaya memasang umbul-umbul dan bendera Merah Putih. Guna menyambut hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-69 yang diperingati tiap 17 Agustus. Imbauan ini disampaikan Bupati Kayong Utara H Hildi Hamid melalui Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol (Humpro) Setda KKU. Imbauan lainnya dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kayong Utara, diharapkan membersihkan pekarangan rumah maupun kantor masing-masing. Kepada pihak yang sudah mengetahui informasi ini, diharapkan meneruskannya kepada masyarakat dan jajaran masing-masing yang belum mengetahui. Khusus untuk camat, supaya memberitahukan kepada seluruh warga yang berada di jalan protokol (utama), supaya memasang bendera Merah Putih maupun umbul-umbul berwarna dasar Merah Putih. Diharapkan partisipasi dari semua pihak untuk menyema-

rakkan Dirgahayu KKU ke-7 dan HUT RI ke-69, imbau Drs Joni, Kabag Humpro Setda KKU, Selasa (12/8). Sebelumnya, pihak Humpro Setda KKU juga mengucapkan selamat menempuh hidup baru atas pernikahan, Kepala Sub Bagian (Kasubag) Sandi dan Telekomunikasi (Santel) Indra Purnama SSos, anak dari H Dja far dan Hj Hanadwah (keduanya almarhum), menikahi Uci Lusiana SE, putri dari DM Saleh (alm) dan Hj Rusida. Akad pernikahan dilangsungkan di jalan KH Ahmad Dahlan gang Madrasah 2 nomor 27 Kota Pontianak, Sabtu (9/8). Sedangkan acara resepsi pernikahan pada Minggu (10/8) siang hingga petang, bertempat di Aula Kantor Camat Pontianak Barat di jalan Trabani Ahmad, Kota Pontianak. Bupati H Hildi Hamid dan istri tercintanya Hj Diah Permata Hildi yang juga Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP-PKK) KKU, berkenan menghadiri acara resepsi pernikahan Kasubag Santel

Kabag Humpro Setda KKU Joni (kiri) menyerahkan bingkisan ke Kasubag Santel Humpro Setda KKU Indra Purnama (tengah) dan Uci Lusiana di Aula Kantor Camat Pontianak Barat, Kota Pontianak, Ahad (10/8). Kamiriluddin/RAKYAT KALBAR Setda KKU berkenan memberikan dua bingkisan untuk mempelai yang berbahagia. Kabag Humpro Setda KKU Drs Joni juga mengucapkan

selamat berbahagia. Semoga selalu berbahagia sampai akhir hayat dan menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warohmah, doa Joni. (lud)

Legislator Diharapkan Bayar Hutang

Akan tetapi dalam laporan itu tidak ada bukti biaya penginapan. Dalam laporan yang diterima kejaksaan, perjalanan dinas tersebut diwakilkan tenaga honorer yang ada di DPRD. Hanya saja, pelapor tidak bisa menunjukkan buktibukti yang akurat, sehingga kejaksaan sulit menggali informasi lebih dalam. Legislator yang terpilih lagi juga harus mengembalikan hutang itu, kalau tidak membayar hutang maka pelantikannya cacat demi hukum, kritik Hermansyah. (lud)

SUKADANA. Anggota DPRD Kabupaten Kayong Utara (KKU) atau biasa disebut legislator, diharapkan melunasi hutanghutangnya, baik yang sudah akan purnatugas maupun yang melanjutkan tugas masa khidmat (pelayanan) 20142019. Tolong kepada anggota dewan yang tidak terpilih lagi maupun yang masih terpilih, diharapkan melunasi hutanghutangnya kalau ada. Seperti

KETAPANG CAKAP ALANG

RAKYAT KALBAR

hutang janji kepada rakyat maupun hutang kepada pihak berwajib, seperti adanya perjalanan dinas yang sempat mencuat dan berimplikasi hukum di masa silam, kata Hermansyah, Sekretaris Forum Pengawal Pelaksanaan Pembangunan Kabupaten Kayong Utara (FP3KKU), Senin (11/8). Dikatakannya perjalanan dinas anggota DPRD KKU kala itu mencapai Rp6,8 miliar,

Bagian Humpro Setda KKU ini. Sekaligus memberikan ucapan selamat. Rekan-rekan kerja Indra Purnama di Bagian Humpro

bagi kelebihannya ada konsekuensi untuk mengembalikan duit rakyat itu ke negara. Kepada legislator yang hutangnya lunas, nyamanlah dia. Namun bagi yang belum lunas, diharapkan melunasi dulu. Kalau tidak diharapkan kepada aparat penegak hukum untuk bertindak, kata Hermansyah. Anggaran perjalanan dinas anggota DPRD KKU yang dinilai tidak wajar terjadi pada

anggaran tahun 2011. Senilai Rp6,8 miliar dengan jumlah anggota DPRD sebanyak 19 orang. Hasil pemeriksaan Kejaksaan Negeri (Kejari) Ketapang kala itu, sudah memintai keterangan sekretaris dewan dan bendaharanya. Hasil pemeriksaan, admistrasinya tidak ada masalah, surat perintah perjalanan dinas ada semua, mulai dari tiket pesawat, sampai dengan tempat tujuan ada.

metro

Kasus Kematian Ibu Melahirkan Meningkat juk ke rumah sakit, jelas Eko. Eko mengatakan, sementara angka kematian bayi di Ketapang juga tergolong tinggi. Namun masih belum melampaui tahun sebelumnya. Pada tahun 2013, angka kematian kematian bayi di bawah 1 bulan sebanyak 59 orang dari 1.000 kelahiran hidup. Sementara untuk tahun 2014 per Agustus, sudah ada 42 orang per 1.000 kelahiran, ditambah 4 bayi yang berusia di bawah 5 tahun. Penyebab kematian pada bayi saat dilahirkan didominasi oleh ISPA dan diare. Untuk menekan angka kematian ibu dan bayi ini, kita melakukan berbagai macam cara, di antaranya memberikan pelayanan

kepada ibu hamil, kata Eko. Ada empat pelayanan kesehatan kepada ibu hamil, pertama, memberikan pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan, kedua, pelayanan KB. Ke t i g a , m e n j a l i n k e rjasama dengan dukun kampung, serta keempat memperbaiki dan meningkatkan kualitas pelayanan. Banyak ibu yang tidak datang melakukan pelayanan kesehatan saat hamil. Ibu hamil datang saat mau melahirkan saja. Sehingga jika terjadi kekurangan asupan gizi atau menderita darah tinggi itu sulit untuk ditanggulangi, ungkapnya. Untuk jemput bola juga

sudah dilakukan. Tapi kesadaran masyarakat dalam menjaga dan memeriksakan kesehatan kehamilan dan balita masih minim. Kunjungan Posyandu kita hanya 58 persen dari yang ditargetkan 85 persen dari sekitar 50 ribu balita. Oleh karena itu, penyuluhan dan memberikan pemadahan kepada masyarakat sangat penting, ujarnya. Eko mengatakan, jumlah Posyandu di Ketapang sebanyak 419 unit. Namun keberadaannya masih belum mampu menjangkau seluruh wilayah karena luasnya wilayah. Masyarakat juga masih kurang kesadaranya akan pentingnya pelayanan posyandu, pungkasnya (Jay)

9 September, 186 Calhaj Berangkat

Ebola lantaran pemerintah telah melakukan koordinasi dan akan memberi imbauan kepada para jamaah haji yang akan berangkat nantinya, kata Indra, Senin (11/8). Menurutnya, sebelum berangkat nanti para Calhaj semua akan diperiksa kesehatannya, akan diperiksa apakah benar-benar memenuhi kriteria kesehatan atau tidak sehingga keputusannya dapat dilihat apakah siap diberangkat atau ditunda dari hasil pemeriksaan nantinya. Ia mengatakan, pemeriksaan kesehatan tidak hanya dilakukan ditingkat Kabupaten saja, namun juga akan dilakukan di Batam sebelum diberangkatkan ke Mekkah, sehingga kesehatan para jamaah haji benar-benar dicek demi keselamatan jamaah haji saat menjalani haji nantinya. Para jamaah haji terus kita imbau agar tetap menjaga kesehatan supaya tetap dapat diberangkatkan, ujarnya. Untuk saat ini, kata Indra sebanyak 186 jamaah haji asal ketapang yang diperkirakan akan berangkat pada 9 September dengan kloter pertama belum satupun yang mengundurkan maupun membatalkan keberang-

katan sehingga pihaknya hanya tinggal menunggu pemeriksaan kesehatan dan jadwal keberangkatan saja. Sekarang tinggal menunggu manasik haji saja, di masingmasing kecamatan sudah, tinggal menunggu manasik yang dilaksanakan Pemda dan Kemenang saja, jelasnya. Indra menuturkan, sebelum memberangkatkan calon jemaah haji, kesehatan satu persatu calon jemaah akan periksa. Jika calon jemaah dinyatakan sehat dan memenuhi kriteria, maka akan diberangkatkan. Sementara jika kondisi kesehatan tidak memungkinkan, maka pemberangkatan yang bersangkutan akan ditunda tahun berikutnya. Pemeriksaan kesehatan tidak hanya dilakukan di Ketapang saja, namun juga dilakukan sebelum diberangkatkan ke Mekkah, yaitu di Batam. Lolos di Ketapang, belum tentu lolos tes medis di Batam, kata Indra. Sekali lagi pihaknya mengingatkan, kepada calon jemaah haji untuk tetap menjaga kondisi kesehatan menjelang pemberangkatan ke tanah suci. Jika tidak sehat, maka tidak akan diberangkatkan, pungkasnya. (Jay)

KETAPANG. Dinas Kesehatan Ketapang memprediksi angka kematian ibu melahirkan pada 2014 bakal meningkat, dibanding tahun lalu. Sediktinya ada delapan kasus ibu meninggal dunia pasca dan saat melahirkan. Tahun ini, Dinkes Ketapang mencatat, hingga Agustus 2014 saja, sudah ada delapan kasus ibu yang meninggal dunia per 10.000 ribu kehamilan saat melahirkan. Jumlah ini bisa saja bertambah. Karena sekarang masih Agustus. Syukur-syukur kalau tidak ada yang meninggal lagi, kata Kabid Kesehatan Keluarga, Priyadi Eko Wijayanto, Selasa (12/8). Eko mengharapkan, jumlah angka kematian itu tidak

KETAPANG. Sebanyak 186 calon haji (Calhaj) asal Ketapang akan diberangkatan ke tanah suci pada 9 September 2014. Terkait pemeriksaan kesehatan dan imbauan penyebaran virus ebola su-

bertambah lagi. Sekalipun bertambah, jumlahnya tidak melebihi 12 kasus seperti yang ditargetkan tingkat nasional. Jika masih di bawah 12 kasus itu berarti masih di bawah target maksimal nasional. Kalau lebih dari 12, itu yang payah, ujar Eko. Menurutnya, kematian ibu saat melahirkan itu disebabkan banyak faktor, di antaranya karena darah tinggi dan perdarahan. Selain itu, kesadaran masyarakat untuk melahirkan di tempat pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) atau rumah sakit dianggap ikut menjadi andil. Ada juga yang terlambat dirujuk, ada juga yang memang tidak mau diru-

dah di kordinasikan ke Dinas Kesehatan Ketapang. Kasubbag Tata Usaha Kemenag Ketapang, Tengku Indra Kusuma, mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi kepada Dinas Ke-

sehatan terkait pemeriksaan kesehatan para jamaah haji dan antisipasi terkait virus ebola. Kepada calon jamaah haji agar tidak khawatir terkait penyebaran virus Mers dan


12

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014 LABOH JU

Warga Sebaju Minta Transportasi Air NANGA PINOH. Walau air Sungai Melawi dan Sungai Pinoh sering meluap, sebagian besar pemukiman warga Melawi jauh dari ancaman banjir. Namun, tidak bagi warga Dusun Sebaju, Desa Nanga Kebebu. Tersedianya transportasi air menjadi dambaan warga untuk mendukung aktivitas sehari-hari. Hujan sedikit saja, pemukiman warga yang diapit Sungai Kebebu dan Sebaju ini pasti mengalami banjir. Saat banjir, hampir satu minggu siswa SDN 22 Sebaju tidak bisa ke sekolah. Warga berharap pemerintah menyediakan fasilitas transportasi air untuk anak sekolah. Sehingga meski banjir, proses pendidikan tetap bisa berjalan. Saat banjir, anakanak sekolah tidak bisa sekolah. Karena kalau mereka ingin ke sekolah harus melewati jalan yang banjirnya tinggi. Dipastikan mereka tidak akan bisa melalui, kita orang dewasa saja sulit, kata Warga Sebaju, Buden, Selasa (12/8). Jarak pemukiman warga dengan sekolah memang jauh, sekitar 6 kilometer. Lokasi pemukiman berada di pinggiran Sungai Kebebu. Sedangkan sekolah berada di pinggir Jalan Nanga-Ella Hilir. Akses jalan yang ada dari pemukiman ke sekolah masih berupa tanah tanpa aspal. Jika siswa ingin ke sekolah harus melalui jalan tanah tersebut. Sepanjang jalan ulas Buden, memang tidak semuanya tergenag banjir. Hanya sekitar 600 meter jalan yang mengalami banjir. Yakni dari pemukiman sampai ke dekat Jembatan Sungai Sebaju. Tetapi, terang Buden, banjirnya tinggi dan airnya sangat deras. Saat banjir kita selaku orangtua pun tidak berani menyuruh anak-aak sekolah. Sedangkan untuk mengantarnya pun tidak bisa. Kalau banjir, terjangan air sangat kuat. Kita orang dewasa berenang untuk badan sendiri saja sulit, ulasnya. Di tempat yang sama, tokoh pemuda Dusun Sebaju, Siyondi mengungkapkan, pemukiman warga Sebaju berada di kawasan rendah sehingga sering terjadi banjir. Akibatnya, sering kali siswa tidak bisa sekolah. Dalam setahun kalender pendidikan bisa tiga atau empat kali banjir yang membuat siswa tidak sekolah. Dia mengungkapan, harapan warga Dusun Sebaju, terutama para orangtua siswa, agar pemerintah menyediakan transportasi air khusus untuk anak-anak sekolah. Bisa saja berupa bantuan sosial yang diberikan Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertras) Melawi. Bisa pula Dinas Pendidikan menyediakan transportasi air kepada pihak sekolah, harapnya. Transportasi air kata Siyondi, menyangkut kualitas sumber daya warga Sebaju. Bagaimana mungkin kualitas siswa bisa meningkat, jika sering tidak sekolah. Kondisi ini membuat transportasi air menjadi kebutuhan paling penting. Masalah ini benar-benar menjadi kekhawatiran orangtua. Sementara mereka tidak mampu untuk menyediakan kendaraan air sendiri. Mudah-mudahan pemerintah bisa menyediakan kendaraan air bagi anak-anak sekolah, pungkasnya. (aji)

MELAWI MEMBANGUN

Pemkab Melawi Targetkan Raih WTP N ANGA P INOH . Selama ini laporan keuangan Pemkab Melawi dinilai Wajar dengan Pengecualian ( WDP). Ke depan, Bupati Melawi H Firman Muntaco SH MH menargetkan daerah yang dipimpinnya bisa meraih Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Memang ada yang perlu kita perbaiki dalam sejumlah hal terkait dengan opini WDP yang kita terima. Diantaranya, adalah persoalan penyertaan modal Pemkab Melawi pada PDAM maupun Bank Kalbar, kata Firman saat menyampaikan Raperda tentang KUA dan PPAS untuk RABPD 2015, serta APBD Perubahan 2014 di Gedung DPRD Melawi, Senin (11/8) lalu. Ia mengungkapkan, perlu kerja keras secara bersamasama untuk meraih opini WTP. Bukan hanya itu, kata Firman, ganjalan Melawi mendapatkan opini WTP adalah persoalan aset yang memang belum seluruhnya tuntas. Padahal kata dia, BPK RI sudah berharap seluruh kabupaten/kota bisa mencapai opini WTP pada tahun 2015 mendatang. Ini tugas berat kawankawan di dinas agar bisa

Penyerahan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2013, KUA dan PPAS RAPBD Tahun 2015, KUA dan PPAS Perubahan APBD Tahun 2014. SUKARTAJI tercapai. Makanya dalam menjalankan program harus sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat, katanya. Firman juga menyoroti

pelaksanaan dana hibah dan bantuan sosial (Bansos) yang kerap memunculkan catatan dari BPK. Menurutnya, para penerima dana hibah maupun bansos ha-

rus terlebih dahulu masuk dalam pengajuan APBD murni. Tidak dibenarkan lagi menganggarkan bansos di tahun berjalan, apalagi setelah APBD disah-

kan. Semua harus masuk dalam pengajuan dahulu saat pembahasan APBD. Karena itu yang bisa membuat anggaran kita jebol, ucapnya. (aji)

Rumah Dinas Guru Rusak NANGA PINOH. Anggota DPRD Melawi, Malin berharap APBD tahun 2015 mengutamakan sektor pendidikan. Salah satunya pembangunan fasilitas rumah dinas guru. Sebab, rumah dinas guru terutama guru Sekolah Dasar (SD) banyak yang rusak. Saat ini rata-rata mereka tinggal di rumah warga kampung, ungkapnya. Dikatakannya, kalaupun tidak ada dana khusus dari pemerintah pusat untuk pembangunan rumah dinas guru, Malin menyarankan Pemkab Melawi mencari solusi untuk

mengatasinya. Kalau untuk keperluan yang lain bisa, kenapa untuk membangun rumah dinas guru tidak bisa?. Sebenarnya yang penting itu ada niat atau tidak, itu saja intinya, ucapnya. Saat ini paparnya, tahap perencanaan APBD 2015 sudah dimulai. Apalagi Pemkab Melawi sudah menyampaikan rancangan KUA/PPAS RAPBD 2015 Melawi kepada DPRD untuk dibahas bersama. Menurut Malin, dengan anggaran yang ada, memang tidak bisa langsung membangun rumah dinas

guru di semua sekolah. Namun, paling tidak ada dana yang dialokasikan khusus untuk pembangunan rumah dinas tersebut. Jika tidak bisa langsung membangun 100 unit rumah, bisa saja dibangun 10 rumah dulu. Anggap saja satu rumah dinas dihitung membutuhkan dana Rp 200 juta. Kalau dibangun 10 rumah baru Rp 2 miliar. Kalau tidak dimulai dari sekarang mau kapan, ujarnya. Selain itu, kebutuhan di bidang pendidikan yang harus diperhatikan tidak hanya fisik, tapi termasuk

edukasi dan peningkatan kapasitas guru. Sebab, setiap tahun kurikulum pendidikan berubah-ubah. Jika peningkatan kapasitas guru tidak dilaksanakan dan tidak mengupdate perkembangan, tentu akan terus tertinggal. Nah, jadi kapasitas guru harus ditingkatkan, bukan kapasitas orang-orang di Dinas Pendidikan ditingkatkan, guru yang mengajar ini yang perlu ditingkatkan, supaya dia mengajar dengan baik, ucapnya, Demikian juga dengan sekolah-sekolah yang masih

terbatas jumlah tenaga gurunya. Kondisi itu kata Malin, juga harus menjadi prioritas ke depan, mulai dari pemerataan guru, pendidikan, dan peningkatan kapasitas guru. Jadi pendidikan itu tidak semata-mata ďŹ sik, yang utama itu adalah non ďŹ sik. Jika gurunya sudah error mengajar, tidak dapat dibayangkan hasilnya, bisa jadi muridnya juga error. Contohnya kita sekarang semuanya produk guru. Kalau gurunya ngajar A sementara kurikulumnya E, tentu hasilnya akan ngawur, sindirnya. (aji)

SINTANG RAYA JANTOH KITA

Sintang dan Melawi Belum Ada Gerakan Mencurigakan

Jangan Terpancing Isu ISIS Ilustrasi/IST

Kenakalan Remaja Mengkhawatirkan SINTANG-RK. Kenakalan remaja di Kota Sintang sudah sangat mengkhawatirkan. Tak sedikit kejahatan cenderung melibatkan remaja. Hal tersebut mesti ditangani dengan serius. Jangan dianggap enteng. Demikian diungkapkan Ketua Lembaga Masyarakat (LSM) Demi Anak Bangsa (Demasa) Sintang, Syamsul Bahri. Mengantisipasi kenakalan remaja dibutuhkan perhatian baik dari pendidik maupun masing-masing orangtua. Pembekalan akhlak kepada anak sangat penting, kata Syamsul usai mengikuti kegiatan keluarga sadar hukum di Balai Praja Kantor Bupati Sintang, Selasa (11/8). Menurut dia, ada sebab akibat terkait perubahan perilaku anak. Salah satunya masuknya informasi yang tidak di filter. Diantaranya melalui internet, televisi, radio, majalah atau media telekomunikasi lain. Kenakalan remaja ini jangan dianggap enteng. Masuknya informasi baik melalui media internet maupun media cetak memengaruhi kenakalan anak, ujarnya. Syamsul menilai, kenakalan dan pelecehan seksual terhadap anak tidak akan terjadi, jika semua elemen masyarakat saling menjaga. Satu diantaranya adalah peran orangtua. Menurutnya orangtua memiliki peran penting dalam melakukan pengawasan terhadap anak. Peran orangtua sangat penting. Orangtua harus melakukan pengawasan terhadap anak secara intens, tegasnya. Pengawasan dimaksud, salah satunya adalah selalu mengontrol kemana anak pergi. Kemana perginya anak orangtua harus tahu. Bila perlu anak jangan dibiarkan pergi sendiri, terangnya. Syamsul juga menyoroti, kurikulum sekolah yang saat ini kurang berdampak baik bagi anakanak. Seperti penanaman pengetahuan anak terhadap nilai-nilai Pancasila. Dulu ada namanya pelajaran Pendidikan Moral Pancasila (PMP). Dalam pelajaran itulah ditanamkan nilai-nilai Pancasila, tegasnya. (din)

S I N T A N G -RK. Komandan Kodim 1205 Sintang, Letkol Infanteri Anggit Exston Yustiawan mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing dengan adanya paham radikalisasi organisasi ISIS (State in Iraq and the Levant atau Islamic State in Iraq and Syria atau Islamic State in Iraq and al-Shâm). Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, serta Bhineka S I N T A N G -RK. Hak Asasi Manusia (HAM) bersifat universal, dan tidak dapat dicabut atau dikurang i oleh manusia maupun negara. Malah, negara dalam hal ini pemerintah, bertanggungjawab untuk menghormati, melindungi, membela dan menjamin HAM setiap warga negara dan penduduknya tanpa diskriminasi. Karena itu, Bupati Sintang Drs Milton Crosby MSi, berkomitmen menjunjung tinggi HAM di Kabupaten Sintang, sepanjang selaras dengan norma-norma hukum. HAM kita kedepankan, tapi kesadaran masyarakat akan hukum h a r u s t i n g g i . S e m u a ny a harus saling menghormati, ungkap Milton saat sosialisasi kabupaten peduli HAM dan keluarga sadar hukum, di ruang Balai Praja Kantor Bupati Sintang, Selasa (12/8). Milton tak ingin masyarakat getol menuntut HAM, sementara kesadaran atas hukum rendah. Dijelaskannya, konsep dasar HAM adalah hak yang dimiliki oleh manusia, semata-mata karena dia manusia, bukan diberikan oleh masyarakat atau berdasarkan hukum positif. HAM merupakan kodrat manusia yang dibawa sejak lahir, ujarnya. Dalam pembukaan Un-

tegas Dandim. Karena itu, Anggit meminta kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Sintang dan Kabupaten Melawi, untuk tidak terpancing adanya isu ISIS. Bila menemukan halhal mencurigakan, segera melapor. Ada isu yang mencurigakan, lapor ke Koramil terdekat, pesannya. Kodim 1205 Sintang, lanjut Dandim, terus memantau

perilaku-perilaku yang ada di masyarakat. Menurutnya, sampai saat ini belum ada ditemukan tanda-tanda masuknya ISIS di wilayah Kabupaten Sintang dan Kabupaten Melawi. Hanya memang, masyarakat diingatkan supaya tidak terprovokasi dengan isu-isu yang tak bertanggungjawab, yang dapat memecah persatuan dan kesatuan. (din)

Jangan Menuntut HAM Kalau Tak Sadar Hukum

dalam proses penilaian kabupaten peduli HAM, ujar Victor Emanuel, Dosen Fakulta Hukum Universitas Kapuas Sintang, sela-sela sosialisasi sesi kedua. Viktor menyayangkan banyak para pimpinan SKPD tak hadir kembali pada sesi kedua. Jika memang pimpinan SKPD disibukkan dengan tugas, paling tidak ada staff yang dapat mengikuti kegiatan secara tuntas. Jadi jangan disepelekan, kata dia. Viktor menilai HAM sang at pent ing, karena hak dasar yang dimiliki setiap manusia termasuk manusia Indonesia. Sepengetahuan kami, warga sudah paham HAM. Yang menjadi pertanyaan, sejauh mana negara memberikan jaminan perlindungan HAM dalam bentuk hukum atau undang-undang, sehingga perlu sosialisasi secara kontinu. Nah, langkahlangkah dari SKPD terkait di lingkungan Pemda yang perlu menjadi perhatian, terangnya. Ia mencontohkan, berkenaan dengan masyarakat adat yang memiliki hak atas tanahnya, atau lahan, namun keberadaannya belum terakomodir oleh pemerintah. Hak ini harus masuk dalam ruang lingkup Peduli HAM, tegas Victor. (din)

Tunggal Ika merupakan landasan dalam bertindak dan bersikap. Kami minta kepada semua elemen masyarakat, baik tokoh pemuda, tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk mengkampanyekan aksi damai, dan tidak terpancing serta terpengaruh isu propoganda ISIS yang ada di media-media, kata Anggit. Ia menegaskan, para pendiri Negara Kesatuan Re-

dang-Undang Dasar (UUD) Tahun 1945, dinyatakan bahwa Pemerintah Republik Indonesia hadir untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, serta memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan perdamaian abadi dan keadilan sosial. Artinya, lanjut Milton, kewajiban menjunjung tinggi HAM berlaku bagi setiap organisasi pada tataran manapun, terutama negara dan pemerintah. Dengan demikian negara dan pemerintah bertanggungjawab untuk menghormati, melindungi, membela dan menjamin HAM setiap warga negara dan penduduknya tanpa diskriminasi, tegas Milton. Ia berharap kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), pemangku kepentingan, dan stakeholder terkait, untuk bersama-sama dengan satu komitmen yang

publik Indonesia (NKRI) telah sepakat, Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Bhineka Tunggal Ika, sebagai landasan dalam bertindak. Negara Indonesia ini terdiri dari banyak suku, agama dan ras. Sejak zaman dahulu, bahkan masa perang kemerdekaan, diperjuangkan secara bersamasama. Hasilnya, yaitu Negara Indonesia. Sekarang wajib bagi kita untuk meneruskannya,

kuat melaksanakan HAM sebagai tanggungjawab institusi. Dalam setiap lini program dan kegiatan, sesuai dengan bidang masingmasing, instrumen HAM harus kita junjung tinggi, ucapnya. Milton menambahkan, berdasarkan Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor 25 Tahun 2013, tentang perubahan atas Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 11 tahun 2013, tentang kriteria kabupaten/kota peduli HAM, ada lima kriteria kabupaten/kota peduli HAM, yakni hak hidup, hak mengembangkan diri, hak atas kesejahteraan, hak atas rasa aman, dan hak perempuan. Hak hidup sepert i ibu yang melahirkan dan anak yang dilahirkan. Hak mengembangkan diri terdapat pada anak berusia 712 tahun yang belum memperoleh pendidikan tingkat Sekolah Dasar (SD), usia 13-15 tahun yang belum memperoleh pendidikan tingkat Sekolah Menengah

Pertama (SMP), maupun penyandang buta aksara. Hak atas kesejahteraan berupa penyediaan air bersih untuk kebutuhan penduduk, keluarga berpenghasilan rendah yang tidak memiliki rumah, rumah tidak layak huni, pengangguran. Hak atas rasa aman seperti perlindungan dari demontrasi yang anarkis. Hak perempuan yakni keterwakilan perempuan dalam jabatan pemerintahan maupun berkiprah di bidang politik. Semua HAM di lima bidang ini harus kita junjung tinggi, karena sudah merupakan jaminan dari undang-undang, tegas Milton. S a y a n g ny a , s o s i a l i s a s i kabupaten peduli HAM dan keluarga sadar hukum ini tidak diikuti secara tuntas. Di sesi kedua, setelah istirahat, peserta banyak tak hadir kembali. Terlihat sejumlah kursi undangan kosong, hanya tampak beberapa pelajar dan beberapa undangan lainnya. Padahal, seperti unsur SKPD adalah unsur penting


KAPUAS HULU

UNCAK KAPUAS NINGKAU NUAN

Dua Calhaj Tunda Keberangkatan PUTUSSIBAU-RK. Dua calon haji (Calhaj) Kabupaten Kapuas Hulu terpaksa harus menunda keberangkatannya ke tanah suci, karena sakit. Dua jamaah haji tersebut merupakan pasangan suami istri asal Kecamatan Putussibau Utara, yakni Johadi Hasan Marhaji dan Rusmiati Ahmad Musa Saleh. Yang sakit istrinya Johadi Hasan, sehingga suaminya juga terpaksa ikut menunda keberangkatan haji tahun ini, kata Abdurrahman, Kasi Haji Kantor Wilayah Kemenag Kapuas Hulu, Selasa (12/8). Meskipun ada pasangan suami istri ini menunda keberangkatan, pihak Kemenag Kapuas Hulu sudah mengusulkan dua nama lainnya sebagai penggantinya. Jadi, jumlah CJH Kapuas Hulu yang berangkat tidak berubah yakni sebanyak 97 orang. Kita sudah usulkan untuk pengganti yang menunda keberangkatan sesuai nomor urut kursi. Nama yang kita usulkan yakni Eneki Kesumawati Sapri warga Kecamatan Pengkadan dan Ihdaul Hidayat Hamdani warga Kecamatan Putussibau Selatan. Insya Allah dua nama yang kita usulkan ini bisa berangkat, karena kita juga sudah koordinasi ke Kanwil (Provinsi), terang Abdurrahman. Sementara untuk keberangkatan, menurut dia pihaknya sudah melakukan persiapan dan beberapa keperluan calon jemaah haji. Segala sesuati seperti koper jemaah, kursi dan lain diantaranya tak ada masalah lagi. Hanya saja memang baju batik resmi Jemaah haji sampai hari ini belum diterima calon haji, karena lewat Bank Penerima Setoran (BPS) yakni BRI. Baju batik ini sangat penting bagi CJH karena baju batik ini akan dipakai untuk keberangkatan CJH mulai dari Pontianak sampai Batam hingga Arab Saudi. Tapi kita sudah koordinasi dengan pihak Bank, kita disuruh menunggu dahulu, kata Abdurrahman. Ia memperkirakan keberangkatan calon Jemaah haji ini sekitar September 2014 mendatang. Ia mengimbau kepada calon jemaah haji agar dapat mempelajari apa yang telah didapat ketika manasik haji lalu, dan menjaga kesehatan sebelum berangkat. (aRm)

RAKYAT KALBAR Rabu,13 Agustus 2014

13

Pemkab Kapuas Hulu Diminta Siapkan Pengalihan Pekerjaan Bagi Pekerja PETI P UTUSSIBAU -RK. Tim penanggulangan penambangan emas tanpa izin (PETI) Kabupaten Kapuas Hulu akan mengedepankan upaya persuasif dalam meminimalisir aktivitas ilegal tersebt di wilayah kabupaten paling timur Kalbar itu. Demikian disampaikan Ketua Tim, Agus Mulyana saat menggelar rapat koordinasi (rakor) di Aula Bappeda setempat, Selasa (12/8). Agus mengatakan, melalui rakor ini semua pihak memberi masukan, sehingga ada langkah tegas untuk menangani masalah PETI. Meski diakui dia tidak mudah karena dihadapkan dengan berbagai persoalan. Bupati meminta agar pelaku PETI didekati secara persuasif terlebih dahulu, para camat koordinasi dengan kepala desa, lakukan pendampingan ke masyarakat yang melakukan aktivitas PETI. Tapi kalau sudah tidak bias, kita tindak tegas. Saya juga minta camat mendata

keadaan PETI di daerahnya dan laporkan secara rutin, ujar Agus yang juga Wakil Bupati Kapuas Hulu ini. Menurut dia, aktivitas PETI ini tidak menguntungkan masyarakat yang menjadi pekerja, tapi hanya menguntungkan cukong yang memberi modal. Terlebih saat penertiban PETI beberapa waktu lalu, berkenaan dengan momen Pileg, ada segelintir orang yang memanfaatkan keadaan itu. Ada juga PETI di kawasan TNBK (Taman Nasional Betung Kerihun) yang membuat tim Penanggulangan Peti kesusahan, kalau main tindak saja bisa-bisa menjadi hal yang ilegal, seperti pengalaman sebelumnya di kawasan TNDS (Taman Nasional Danau Sentarum), beber Agus. Selain Kantor Lingkungan Hidup Kapuas Hulu sebagai leading sector ini, rakor itu juga dihadiri perwakilan instansi vertikal yang tergabung dalam Tim Penanggulangan PETI, serta para camat dan

Rapat Koordinasi Tim Penanggulangan PETI Kabupaten Kapuas Hulu yang digelar di Aula Bappeda setempat, Selasa (12/8)---Arman Hairiadi perwakilan Balai Taman Nasional Danau Sentarum dan Betung Kerihun. Kepala Kantor Lingkungan Hidup, Kapuas Hulu dan sekaligus Sekretaris Tim Peti Kapuas Hulu, Dini Ardianto SIP mengatakan melalui rakor ini, Tim Penanggulangan PETI mencoba mengevaluasi langkah-langkah yang diambil pemerintah terhadap PETI pada tahun 2013 lalu. Sebab, menurut dia penanganan yang dilakukan selama ini sedikit kesulitan yang

disebabkan banyak faktor. Sudah ditertibkan 1 atau 2 bulan kemudian muncul lagi PETI di lokasi yang sama. Selain itu, seperti penertiban di Sungai Besar, kita dikepung masyaraakat saat razia. Masyarakat meminta pemerintah menertibkan tapi saat ditindak mereka juga yang berada didepan menolak penertiban, kata Dini. Selama ini, lanjut Dini, pihaknya hanya menangani PETI dari sisi pencemaran lingkungan. Sementara yang

berkaitan dengan izin dan sebagainya terkait pertambangan ada di Dinas Pertambangan dan Energi. Begitu pula dengan wewenang lainnya ada pada masing-masing instansi, sehingga penanganan ini harus ada kesatuan pemahaman. Sebagai langkah awal dari pertemuan ini kami akan himpun data lokasi PETI baru dari para camat, untuk selanjutnya ditentukan langkah. Kami juga mengusulkan solusi agar pemerintah kabupaten mampu menghadirkan pengalihan pekerjaan PETI kepada bidang perkebunan, pertanian dan lainnya, yang tidak melawan aturan, terang Dini. Pada kesempatan itu, Ketua Satgas PETI, Kompol Mario Christy Siregar SIK menegaskan, hal yang perlu dipikirkan dalam penanggulangan PETI adalah langkah selanjutnya terhadap para pelaku usaha ilegal tersebut setelah penindakan tegas di lapangan. Laporan: Arman Hairiadi Editor: Julianus Ratno

Inilah Empat Kegiatan Inti HUT RI ke-69 Pemkab Kapuas Hulu

Alfiansyah PUTUSSIBAU-RK. Kepala Bidang Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kapuas Hulu, Alfian-

syah SE MSi mengatakan, pihaknya telah menyiapkan empat rangkaian kegiatan inti yang akan dilakukan jajaran Pemkab Kapuas Hulu pada peringatan HUT RI ke-69 tahun 2014 ini. Dari hasil rapat kami, pada 17 Agustus nanti rangkaian kegiatannya antara lain, renungan suci, peringatan detik-detik proklamasi, upacara penurunan bendera dan malam resepsi kenegaraan, kata Alfiansyah di ruang kerjanya, Selasa (12/8). Untuk kegiatan renungan suci, kata dia akan dilakukan pada 16 Agustus, tepatnya Pukul 00.00 wib di Taman

Makam Pahlawan Manalo Mara Juang Putussibau. Kegiatan ini melibatkan seluruh instansi di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu, termasuk para veteran dan tokoh masyarakat, terang Alfiansyah. Kemudian, pada tanggal 17 Agustus, lanjut dia dilakukan upacara detik-detik proklamasi. Untuk melancarkan upacara itu, pelatihan pasukan pengibar bendera sudah dimulai yang melibatkan polisi dan TNI. Setelah peringatan proklamasi selanjutnya pada sore hari sekitar pukul 17.00 Wib akan dilakukan upacara penurunan bendera.

Kemudian, sambung Alfiansyah akan dilakukan resepsi kenegaraan yang melibatkan seluruh instasi dan toko masyarakat. Resepsi ini akan dilakukan di Gedung Voli Indor, Putussibau. Sekitar 6.000-an orang direncanakan hadir pada acara itu. Kami sengaja libatkan masyarakat, agar masyarakat merasakan semangat kemerdekaan. Mengisi bersama kemerdekaan ini dengan rasa nasionalisme, ucap dia. Untuk tema HUT RI tahun ini, Alfi ansyah mengatakan Pemkab Kapuas Hulu mengangkat tema Marilah Kita

Dukung Subsesi Kepemimpinan Nasional Hasil Pemilu Tahun 2014 Demi Kelanjutan Pembangunan Menuju Indonesia Yang Maju Dan Sejahtera . Dengan tema ini masyarakat diharapkan tetap menjaga stabilitas keamanan di daerah. Mari kita semarakan kemerdekaan dengan semangat dan tangung jawab. Isi kemerdekaan dengan melakukan yang terbaik sesuai profesinya masing-masing. Untuk memperingati HUT RI 17 silahkan masyarakat pasang bendera merah putih mulai dari tanggal 14 hingga 18 Agustus, tutupnya. (aRm)

BUMI DARANANTE APAI JI ONGAH

Mahasiswa dari 37 Perguruan Tinggi KKN di Sanggau Sanggau. Sebanyak 163 Mahasiswa dari 37 perguruan tinggi seIndonesia mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan di kabupaten Sanggau. Mereka akan ditempatkan di 17 desa di tiga kecamatan yaitu: kecamatan Entikong, Kembayan dan Sekayam. KKN Kebangsaan ini bertujuan melatih mahasiswa terjun langsung ke masyarakat. Selain itu merupakan sarat utama mahasiswa dalam menyelesaikan kesarjaaan, kata Ir Rizal, Pembimbing Mahasiswa pada acara serah terima mahasiswa di halaman kantor Camat Entikong, Senin (11/8). Adapun sasarannya adalah mengikuti dan membantu seluruh program baik itu pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan yang telah diprogramkan Pemerintah Desa maupun Pemerintah Kecamatan dan Kabupaten. KKN berlangsung mulai 11 Agustus-11 September 2014. Dalam sambutannya, Bupati Sanggau mengatakan tujuan kegiatan tersebut untuk membentuk dan meningkatkan jiwa pengabdian dalam diri mahasisw, sebagaimana tertuang dalam salah satu Tri Dharma perguruan tinggi. Dalam KKN Mahasiswa dilatih menemukenali masalah, mengidentifikasi kebutuhan dan sumbersumber, serta bersama masyarakat melakukan aksi mengatasi permasalahan yang ada, kata dia. Kepada para mahasiswa itu, ia mengingatkan, setiap masyarakat memiliki karakteristik tersendiri. Karenanya supaya program KKN berjalan baik, terlebih dahulu berupaya untuk bisa diterima dengan baik oleh masyarakat baik secara sosial ekonomi dan budaya. Berpikir dan bertindaklah sebagaimana masyarakat berpikir. Bertindak jangan bawa arogansi akademis secara berlebihan, karena belum tentu produktif dalam melaksanakan program, pesannya. (KiA-humas)

Terkontaminasi Racun, PDAM Hentikan Pasokan Air ke Pelanggan S ANGGAU . Khawatir membahayakan, PDAM Sanggau menghentikan aliran air untuk wilayah Projal, kelurahan Bunut sejak Minggu (10/8). Pasalnya sungai Liku yang menjadi sumber air kawasan tersebut terkontaminasi racun, akibat aktivitas menangkap ikan menggunakan racun (nuba). Sudah dua hari kita stop mengaliri air ke pelanggan lantaran air di kawasan Projal terkontaminasi dengan racun ikan (tuba). Ditakutkan jika masyarakat yang mengkonsumsinya terkena penyakit seperti diare, kata Direktur PDAM Wilayah Sanggau, Lukas Subardi, Selasa (12/08) Tidak hanya sumber penyakit, air juga berbau busuk, karena banyak ikan yang mati akibat aktivitas nuba tersebut. Tidak hanya ikan-ikan kecil, ikan-ikan besar juga banyak mati, tambahnya. Akibat kejadian itu, tak hanya pihak PDAM merugi tapi juga masyarkat lantaran tak dapat

menggunakan air PDAM. Masyarakat beberapa kali menelpon PDAM minta dialirkan, tapi karena racun ikan tersebut masih bereaksi, kita belum berani mengalirkan ke pelanggan, jelasnya Kecuali jika air hujan deras dan sungai Liku pasang, kemungkinan besar racun ikan tersebut cepat hilang. Jika air masih seperti sekarang, mungkin racunnya sulit hilang karena air di lokasi Projal tersebut tid a k m e n g a l i r, j e l a s n y a Pihaknya pun sudah melaporkan kejadian ini ke Polsek Kapuas dan Polres Sanggau, meminta pelaku nuba ditindak. Staf pengolahan air PDAM di Intek Projal, Nando mengatakan kegiatan nuba ikan tersebut dilakukan di wilayah hulu, Sanggau Permai. Bukan masyarakat Projal yang melakukannya. Masyarakat yang di sini (Projal) hanya mengambil ikan yang sudah terkena tuba tersebut, jelasnya Hingga saat ini pun pihaknya

Warga sedang mengambil ikan yang mati karena diracun̶istimewa belum berani mengalirkan air ke kawasan Projal, khawatir air masih terkontaminasi racun. Coba di lihat ikan ikan yang kecil saja banyak yang

mati. Jika kita alirkan ke pada masyarakat, takutnya masyarakat bisa terkena penyakit seperti diare, muntah muntah, jelasnya Dikatakannya di Intek Projal ini

Sanggau Darurat Debu

Petugas Dari Damkar menyirami badan jalan protokol yang berdebu̶istimewa S A N G G A U . Bupat i Poulus Hadi menetapakan kabupaten Sanggau termasuk kawasan darurat debu. Kondisi ini ditetapkan melalui surat

keputusan terkait dengan kondisi jalan nasional yang rusak parah sehingga menimbulkan debu bisa membahayakan pengendara dan

masyarakat sekitar. Beberapa SKPD terkait pun dikerahkan guna mengurangi bahaya debu. Makanya kemarin ada pembagian masker, pemeriksaan kesehatan gratis, dan juga penyiraman termasuk arah Penyeladi, kata Bupati, Senin(12/8). Terkait ruas jalan negara, pada pertemuan dengan tokoh masyarakat di Batang Tarang, Kecamatan Balai belum lama ini, Bupati berharap pemenang tender untuk perbaikan jalan nasional, Tayan-Sosok dan Simpang Tanjung-kota Sanggau bisa ditetapkan Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU). Dalam pertemuan itu juga dihadiri langsung Kepala Dinas PU Kalbar, Jakius Sinyor. Oktober, diharapkan kontrak

itu sudah tuntas, ujarnya. Ia juga berharap berharap proses tender berjalan mulus, sehingga ruas jalan negara yang rusak itu segera dikerjakan. Mudah-mudahan tidak ada kendala dan pemenang bisa ditetapkan harapan kita sudah bisa kerja. Karena APBN, dana pendamping sudah ada, sekitar Rp100 miliar lebih, itu dua jalur, jelasnya. Tapi satu sisi, ia yakin proses ini segera teralisasi. Soalnya penganggaran dalam pekerjaan perbaikan jalan ini menggunakan anggaran tahun jamak (multi years). Karena ini multy years, jadi tidak tergantung tahun anggaran, tinggal nungg u p e m e n a n g , j e l a s ny a .

sedikitnya menampung sekitar seribu pelanggan yang mencakup wilayah jalan Sultan Syarir, Perintis, Swadaya, Jalan Bujang Malaka dan Bunut. (KiA)

Ia juga membantah dana Asian Development Bank (ADB) sudah dialihkan. Bahkan, menurutnya, dana ADB sudah siap dikucurkan jika proses tender selesai. ADB sebenarnya tidak ada masalah, semuanya sudah siap. Bahkan, tahun lalu ADB sebenarnya berharap sudah ada ditetapkan pemenang cuma kementerian PU melihat ada hal yang harus di selesaikan, jelasnya. Pemkab dikatakan juga terus berupaya, proses pekerjaan bisa dimulai. Hal itu termasuk pembebasan lahan yang sudah selesai dilakukan Pemda. Kita sudah berupaya berkali-kali, masuk juga. Sudah siap membebaskan lahan, sekarang sudah clear, sudah dibayar walaupun masih ada yang harus didiskusikan, ungkapnya. (KiA)


14

LANDAK EDO’

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014

Pembayaran PBB di Kecamatan

INJEH KARAJA

Tak Sampai 100 Persen Yosef. ANTONIUS

Permainan Rakyat Meriahkan HUT RI SENGAH TEMILA. Masyarakat kecamatan Sengah Temila siap memeriahkan HUT RI ke-69, pada 17 Agustus 2014 mendatang, dengan upacara bendera dan permainan rakyat. Upacara bendera dipusatkan di halaman kantor camat Sengah Temila. Sedangkan sebelumnya sudah dilaksanakan kegiatan olahraga permainan rakyat di desa Pahauman. Camat Sengah Temila, Yosef mengatakan, untuk upacara pengibaran dan penurunan bendera sudah siap. Sedangkan untuk kegiatan permainan rakyat ada yang sudah berjalan dan akan di laksanakan pada 17 Agustus nanti, katanya, Selasa (12/8) . Menurut Yosef, sebelum tanggal 17 Agustus, pada 14 Agustus ada kegiatan Pramuka dari siswa sekolah. Kegiatan di mulai tanggal 14 Agustus sampai tanggal 17 Agustus. Pada tanggal 16 Agustus malam akan digelar renungan suci di makam pejuang di desa Sidas. Dan pada hari H dilaksanakan upacara pengibaran bendera di halaman kantor camat Sengah Temila. Dijelaskannya, dari kecamatan menyiapkan panitia untuk upacara dan permainan rakyat pada tanggal 17 Agustus saja, sedangkan kegiatan olahraga seperti bola kaki dan volli ball, itu dari panitia desa, atau panitia khusus. Di kecamatan Sengah Temila, ada tiga desa yang mengadakan kegiatan untuk memeriahkan HUT RI, desa yang pertama desa Pahauman, Paloan, dan Senakin. Tapi dari seluruh desa yang ada ini semua mengikuti upacara mengikuti di upacara halaman kantor camat, kata Camat. Kami juga berharap kepada masyarakat, agar peringatan HUT RI ini benar-benar di adakan untuk memeriahkan, jangan bermaksud lain. Walaupun diadakan sederhana tapi terasa meriah, karena setiap tahun di Pahauman pasti meriah ramai di kunjungi orang, ucap Yosef.(ius)

N G ABANG . Bulan panutan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kabupaten Landak, resmi dicanangkan Bupati Landak, Adrianus Asia Sidot, di Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Landak. Selasa (12/8). Pencanangan ditandai dengan pemukulan gong dan pembayaran PBB yang langsung dilakukan bupati. Adapun tema yang diambil dalam pencanangan bulan panutan pembayaran PBB tersebut dengan semangat bulan panutan PBB, mari kita tingkatkan partisipasi dalam pembangunan Kabupaten Landak . Dalam arahannya, Bupati mengatakan, berdasarkan UU No. 28 tahun 2009 tentang pajak daerah dan retribusi daerah, ada beberapa jenis pajak yang selama ini dikelola pusat, sekarang diserahkan ke daerah. Pajak tersebut di antaranya bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB) dan PBB sektor Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2). Secara resmi 31 Desember 2013 lalu, pajak tersebut dikelola oleh

Bupati Landak Adrianus Asia Sidot memukul Gong tanda pembukaan bulan panutan pembayaran PBB, di halaman Kantor Dispenda Landak. ANTONIUS Pemkab Landak, ujar Bupati. Dikatakannya, PBB P2 ini akan dimasukan sebagai Pendapatan Asli Daerah (PAD) Landak, tidak lagi disetor ke pusat. Ketika PBB P2 ini masih dikelola pusat, berapapun pajak yang kita setor ke pusat, kita dapat alokasi Rp3 miliar-Rp3,5 miliar per tahun. Tapi ketika ditangani daerah, target PBB kita sebesar Rp1 miliar-Rp3,5 miliar per tahun. Tapi realisasinya

berkisar antara Rp400 jutaRp500 juta, ungkapnya. Bupati meminta PBB P2 ini harus menjadi perhatian bersama. Apalagi 10 persen pajak ini harus diajukan ke desa. Oleh karena itu saya himbau kades untuk mengefektifkan PBB P2 ini, sehingga tuntutan masyarakat bisa dipenuhi. Tapi masyarakat harus memenuhi kewajibannya membayar pajak. Apalagi

desa sudah kita tempatkan dihalaman terdepan, jelasnya. Bupati mengakui, memang ada beberapa masalah yang terjadi dalam pembayaran PBB P2 itu, satu di antaranya pengenaan tarif pajak yang tidak sesuai. Karena itu pendataan wajib pajak ini harus jelas. Kades harus berkoordinasi dengan Dispenda Landak dalam pendataan wajib pajak ini. Kalaupun ada kesulitan,

silakan berkoordinasi dengan Kantor Pajak Pratama, pintanya. Bupati menegaskan, pajak yang sudah dibayar masyarakat tersebut harus disetor ke negara. Jangan dikorupsi, karen pajak ini untuk pembangunan. Saya ingatkan, jangan main-main dengan duit pajak ini, termasuk PBB, ingatnya. Ia juga sangat menyayangkan, dari 13 kecamatan di landak, tidak ada satupun kecamatan yang pembayaran PBB nya mencapai 100 persen. Karena itu para camat saya minta supaya rajin turun ke lapangan. Datangi desa yang pembayaran PBB nya tidak mencapai 100 persen. Beri penjelasan kepada masyarakat wajib pajak, pintanya. Hadir dalam pencanangan bulan panutan pembayaran PBB tersebut, anggota DPRD Landak, Syahdan Anggoi, Sekda Landak, Ludis, Kepala Dispenda Landak, Alexander beserta sejumlah pejabat dilingkungan Pemkab Landak, para Camat, Kades, pengusaha dan undangan.(ius)

Investasi Perkebunan Banyak Gangguan N GABANG . Usaha investasi di bidang perkebunan di kabupaten Landak ternyata masih dirasakan tidak aman oleh para investor. Hal ini dibuktikan masih banyaknya gangguan investasi dibidang perkebunan tersebut. Hal itu diungkapkan sendiri Bupati Landak, Adrianus Asia Sidot dihadapan anggota DPRD Landak dan jajaran Pemkab Landak belum lama ini diruang sidang DPRD Landak.

Apalagi gangguan investasi ini sudah menjadi isu internasional. Isu ini sangat pesat beredar dikalangan investor, sehingga investor cukup berhati-hati menanamkan investasinya, ujar Bupati. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat Landak, bersama-sama menjaga investasi yang ada di Landak. Apalagi ada masyarakat yang sudah menarik kembali lahan yang sudah diserahkan

kepada perusahaan. Hal ini harus disikapi oleh instansi terkait, sehingga tidak menjadi momok, katanya. Menanggapi hal itu, Kasi Pengawasan dan Perlindungan Perkebunan Dinas Perkebunan dan Kehutanan (Disbunhut) Landak, Aswanto mengakui selama ini memang banyak terjadi gangguan usaha dibidang perkebunan di Landak ini. Kita lihat kebun-kebun

yang sudah berproduksi, sekarang ini banyak terjadi pencurian Tandan Buah Segar (TBS) yang dilakukan oleh oknum masyarakat, jelasnya. Tidak hanya itu kata Aswanto, ada juga terjadi pemagaran lahan, terutama lahan yang sudah ditetapkan untuk kebun inti. Padahalkan kebun plasmannya sudah difloting oleh perusahaan. Hanya tinggal realisasi penyerahan pengelolaannya

saja. Hal ini kan perlu beberapa tahap untuk pengalihan pengelolaan itu, katanya. Aswanto menilai memang ada terjadi miss komunikasi antara perusahaan dan masyarakat. Karena itu harus ada komunikasi antara perusahaan dan masyarakat. Kita pun sudah berusaha untuk memfasilitasi setiap permasalahan yang terjadi antara perusahaan dan masyarakat, akunya.(ius)

BUMI LAWANG KUARI BALAI BETOMU

Diminta Siaga Hadapi Diare SEKADAU. Wabah diare yangmulai menjangkiti masyarakat Sekadau akhir-akhir ini menyedot perhatian berbagai kalangan. Dinas Kesehatan pun diminta tanggap. Kita harapkan agar Dinas Kesehatan melakukan langkahlangkah cepat untuk menanggulangi penyakit diare ini, pinta Anisa Ulfa SSos, Anggota DPRD Sekadau, kepada Rakyat Kalbar, di kantornya, Selasa (12/8). Salah satu langkah mendesak yang harus dilakukan Dinas Kesehatan, menurut Anisa, adalah memaksimalkan sarana pengobatan. Ketersediaan pasokan obat harus benar-benar terjaga. Oralit harus selalu disiapkan di semua Puskesmas, Pustu, dan Polindes, yang ada di Sekadau, wanti dia. Legislator berparas ayu ini menuturkan, ketersedian obat-obatan yang cukup hingga tingkat Pustu dan Polindes merupakan salah satu elemen yang menentukan penanggulangan diare. Jadi untuk pertolongan pertama, mereka sudah bisa dapatkan obat-obatan di Pustu atau Polindes. Paling kalau parah saja, baru harus dirujuk, kata Anisa. Tak hanya ketersedian obat-obatan, Legislator Hanura itu juga meminta Dinkes Sekadau menstanby-kan tenaga medis hingga tingkat Polindes. Para tenaga medis itu harus diminta bantuannya untuk mensosialisasikan tentang diare dan cara penanganannya kepada masyarakat. Kita harapkan Dinkes tak menganggap remeh masalah Diare ini, pungkas Anisa. Seperti diketahui, menyusul DBD, diare mewabah di Sekadau sejak beberapa pekan terakhir. Sudah cukup banyak warga yang terjangkit. Bahkan, anak salah seorang anggota DPRD Sekadau diketahui meninggal akibat penyakit itu. (bdu)

Desa Sungai Antu Kini Terang Benderang S EKADAU . Puluhan tahun warga Desa Sungai Antu, Kecamatan Belitang Hulu, Kabupaten Sekadau, menunggu sengatan setrum dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang tak kunjung datang. Namun, kini desa tersebut sudah terang benderang. Sayangnya, bukan badan usaha pemonopoli listrik Indonesia itu yang mengadakan penerangan di sana, melainkan dari Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM MP). Kepala Desa Sungai Antu,

‘Disengat’ PNPM, Bukannya PLN

Saleh, mengatakan tahun 2013 lalu PNPM memberikan program listrik desanya yang terletak paling ujung dan berbatasan dengan SekadauSintang. Sebuah mesin Diesel merek Lovol berkafasitas 100 KVA dipasang sehingga 142 rumah penduduk sudah menikmati aliran listrik walaupun tidak 24 jam. Iya listrik sudah ada, nyala dari jam 17.30 sampai pukul 21. 00 WIB. Kami hanya kesulitan solar (BBM) karena harganya mahal, kata Saleh di kantornya, Selasa (12/8).

bisa mendapat jatah BBM subsidi untuk operasional listrik kami, jelasnya. Sementara, tokoh masyarakat Desa Sungai Antu, Libertus menjelaskan sudah ada pengurus listrik desa (Lisdes) yang di SK-kan kepala Desa, yang terdiri dari Ketua, Sekretaris, bendahara, dan seksiseksi. Kami berharap pengurus Lisdes mendapat BBM subdisi. Karena kalau kami beli solar terima di Sungai Antu harganya Rp13.000 per liter, inilah yang jadi keluhan kami, jelasnya.

Lewat Perdes dan keputusan masyarakat setempat, pengurus Lisdes mendapat tunjangan atau gaji setiap bulan sebesar Rp500 ribu rupiah per orang. Senada, Ketua Pengurus Lisdes Desa Sungai Antu, Roni mengatakan bersama pemerintah desa akan mengusulkan BBM subsidi ke Sekadau untuk keperluan operasional mesin Diesel listrik Desa. Karena kalau mau beli Solar di kampung sangat mahal, dan langka, tandasnya. (bdu)

Halal Bi Halal Pelengkap Idul Fitri SEKADAU. Sejumlah jemaah Mushola Nur Jannah, KM. 7 Jalan Sekadau-Sintang, Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, menggelar kegiatan Halal Bi Halal, pekan lalu. Kegiatan yang dihelat ba da Isya itu dihadiri Camat Sekadau Hilir, Hermanto SSos MSi beserta istri, Kyai Mudhlor, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat. Selain ramah-tamah, halal bi halal diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur,an. Dan, diperkaya dengan ceramah

Kegiatan Halal bi Halal yang dilaksanakan jemaah mushola Nur Jannah, Jalan Sekadau-Sintang, KM. 7, beberapa waktu lalu. ABDU SYUKRI

Meriahkan HUT RI

Dinas Kesehatan Gelar Donor Darah dan Sunatan Masal S E K A D A U . Dinas Kesehatan berencana menggelar sejumlah kegiatan sosial dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke

Pihak Desa, kata Saleh, sudah menerbitkan Peraturan Desa Sungai Antu tahun 2013 tentang tarif listrik, menyusul adanya aset Listrik Desa tersebut. Untuk warga yang memasang daya 450 watt perbulannya dikenakan biaya Rp90 ribu rupiah. Untuk daya 900 Watt, masyarakat harus merogoh kocek sebesar Rp180 ribu per bulan. Rencana ada pengembangan listrik ke Dusun Sebelantau. Kami harap pengurus koperasi Listrik Desa nanti

69, 17 Agustus mendatang. Ada beberapa kegiatan sosial yang akan kita laksanakan saat HUT RI nanti, ujar Kepala Dinas

dr Wirdan Mahzumi M Kes. ABDU SYUKRI

Kesehatan Sekadau, dr. Wirdan Mahzumi MKes, Selasa (12/8). Kegiatan sosial yang dimaksud berupa donor darah hingga sunatan masal. Selain itu, pihaknya juga akan menggelar pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga Sekadau. Donor darah, kegiatannya akan kita laksanakan dua kali. Tanggal 16 Agustus rencananya akan kita laksanakan di RSUD Sekadau. Sementara tanggal 17

agama dari Ustad Syarif. Halal bi halal ini sangat berguna dalam menjalin silaturrahmi antar sesama masyarakat, ujarnya. Menurut dia, dalam kesempatan Idul Fitri, kita memang disarankan untuk menggelar silaturahmi dengan para tetangga. Namun, karena jumlah tetangga yang banyak, mungkin saja ada tetangga yang tidak sempat kita kunjungi. Nah, dalam kesempatan Halal bi Halal ini lah kita bisa

Agustus akan kita laksanakan di kantor Bupati, beber Wirdan. Sedangkan sunatan massal akan digelar di Puskemas Sekadau Hilir. Untuk pemeriksaan kesehatan gratis rencananya dilaksanakan di kantor Bupati Sekadau tanggal 17 Agustus mendatang. Bagi masyarakat yang ingin mengikuti kegiatan bhakti sosial ini, bisa datang langsung ke lokasi acara. Gratis tanpa dipungut biaya, imbau Wirdan. (bdu)

berkumpul dengan tetangga dalam komunitas yang lebih besar. Di situlah kita bisa saling berjabat tangan untuk saling memaaf-maafkan, tukas Ustad Syarif. Sementara, Kyai Mudhlor juga menyinggung soal pentingnya melaksanakan silaturahmi dengan tetangga, orang tua, kenalan, dan orang-orang terdekat dalam lebaran. Selain halal bi halal, bertamu secara langsung memang sangat baik dalam menjalin silaturahmi dalam rangkaian Idul Fitri ini, ujarnya. Dijelaskan Kyai Mudhlor, silaturahmi dalam rangkaian Idul Fitri tidak hanya terbatas saat hari H hingga H+7 semata. Menjalin tali persaudaraan bisa dilakukan kapan saja, yang penting masih dalam bulan Syawal. Ka r e n a b u l a n Sy a w a l masih belum berakhir, jadi manfaatkanlah untuk saling mengunjungi kepada para tetangga atau kenalan kita, sarannya. (bdu)


SAMBAS

SAMBAS TERIGAS TUMPAHAN SALOK

Bupati Sambas dr Hj Juliarti Djuhardi Alwi MPH foto bersama Kepala Desa dan Pengurus PKK Tumuk Manggis, usai acara Halal Bihalal yang diselenggarakan PKK Tumuk Manggis.

Cari Solusi Melalui Silaturahmi SAMBAS. Halal bihalal merupakan bentuk silaturahmi. Kebiasaan yang terus berlanjut di masyarakat ini menjadi wadah dalam menyelesaikan berbagai permasalahan, termasuk di bidang pendidikan. Penegasan itu disampaikan Bupati Sambas, dr Hj Juliarti Djuhardi Alwi MPH saat menghadiri acara Halal Bihalal PKK Desa Tumuk Manggis, Sabtu (9/8) di Halaman Balai Desa Tumuk Manggis. Pemkab Sambas sangat fokus terhadap dunia pendidikan. Saya minta kepada warga untuk menyekolahkan anaknya minimal sampai SMA, bila perlu ke jenjang perguruan tinggi, kata Bupati dihadapan ratusan warga Desa Tumuk Manggis, tokoh masyarakat, tokoh agama dan Ketua MUI Kabupaten Sambas. Juliarti menegaskan, peran PKK sangat penting dalam mendukung peningkatan pendidikan. Ia meminta Tim Penggerak PKK baik di tingkat desa, kecamatan hingga kabupaten supaya melakukan sosialisasi kepada seluruh masyarakatnya agar menyekolahkan anakanaknya. Dengan pendidikan anak-anak kita yang lebih baik, insya Allah ke depan Kabupaten Sambas akan lebih baik lagi, ujar Bupati. (edo)

RAKYAT KALBAR Rabu, 13 Agustus 2014

15

Kinerja Buruk, DPRD Desak PDAM Dievaluasi S AMBAS . Seluruh fraksi di DPRD Sambas mendesak Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Muare Ulakan, Sambas memperbaiki kinerjanya yang buruk. Selain itu, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tersebut disarankan untuk dievaluasi dan dilakukan pergantian direksi, agar pelayanan air bersih bagi masyarakat bisa meningkat. Kami mohon kepada kepala daerah segera mengambil kebijakan terkait PDAM Tirta Muare Ulakan untuk melakukan evaluasi, meneliti bahkan mengganti mulai dari direksi beserta jajarannya, pengawas beserta jajarannya, desak

Ketua Fraksi PAN, H Mulyadi H Jantan dalam Pendapat Akhir (PA) fraksinya terkait Raperda Penyertaan Modal PDAM Tirta Muare Ulakan, beberapa waktu lalu di DPRD Sambas. Mulyadi menegaskan, fraksinya menilai, pihak yang berkepentingan terhadap PDAM bukanlah Bupati dan bukan pula DPRD, melainkan rakyat Kabupaten Sambas. Sekali lagi kami ingatkan, jangan main-main dengan uang dan keringat rakyat. Ingatlah waktu sekarat, karena kepentingan ini untuk rakyat, tegasnya. Dalam PA-nya, Fraksi PAN

mengingatkan uang yang diinvestasikan sebesar Rp 27 miliar bukan jumlah yang kecil. Sebab, hal ini untuk kepentingan rakyat demi kepentingan bersama. Bukan berapa besar uangnya, karena uang Rp 27 miliar itu kecil untuk rakyat. Artinya, Perda itu bukan tempat untuk berlindung dan melindungi, bukan tempat mencari kekayaan dan rezeki, ingatnya. Di akhir paparannya, Mulyadi mengungkapkan, peraturan daerah sifatnya aboslut. Personil, pegawai dan karyawan hanya melaksanakan amanah yang diatur di dalamnya. Jadi perangkat

yang ada di dalamnya, kapan perlu dibenahi dan diganti, bahkan dicopot, ancamnya. Begitu juga Fraksi PDI Perjuangan dan Golkar, bahwa PDAM haruslah dapat memberikan penjelasan terkait rencana bisnis PDAM dan corporate plan. Sehingga dapat diketahui rencana perusahaan ke depan dan upaya apa yang dilakukan agar perusahaan menjadi sehat dan tidak terlalu bergantung kepada APBD. Dari data PDAM yang ada di Indonesia, sebagian besar belum mampu memberikan kontribusi PAD. Artinya jika PDAM mendapat suntikan modal, maka mau tidak mau

melakukan perbaikan manajemen dan pelayanan harus bersih, kata Muajah Aladawiyah saat memaparkan PA Fraksi Golkar. Begitu juga Erwin Saputra dari Fraksi PDI Perjuangan meminta agar dilakukan audit menyeluruh terhadap PDAM, bukan semata audit aset. Ia juga menambahkan perlunya evaluasi kinerja Direksi PDAM. Evaluasi itu sudah keharusan dalam rangka memperbaiki kinerja ke depan menjadi lebih baik, apalagi ini persoalan hajat hidup orang banyak terkait air bersih. Jadi PDAM harus memperbaiki manajemennya, pungkasnya. (edo)

Kerajaan Sambas dan Hari Jadi Kabupaten Sambas ke-383 (18)

Raden Semar Bergelar Sultan Umar Akamuddin III SAAT Raden Semar menjadi Sultan Sambas ke-10 dengan gelar Sultan Umar Akamuddin III, terjadi perselisihan keluarga Istana antara Pangeran Jaya Kesuma Negara dengan Pangeran Ratu Nata Kesuma (Putra Mahkota) mengenai upeti dari kongsi Cina di daerah Lara, Lumar dan Bengkayang. Sekretaris Istana Alwatzikhoebillah Sambas, Uray Reza Fahmi dalam bukunya Selayang Pandang Kerajaan Islam Sambas menjelaskan, akar perselisihan dimasa Sultan Sambas ke10 bertahta, karena keputusan Sultan menghentikan pemberian upeti dari kongsi Cina dari daerah Lara, Lumar dan Bengkayang kepada Pangeran Jaya Kesuma, dan dialihkan kepada Pangeran Ratu Nata Kesuma. Keputusan Sultan ternyata tidak diindahkan oleh kongsi-kongsi Cina di Seminis dan Pemangkat, karena mereka mendapat ancaman dari Pangeran Jaya Kesuma Negara yang merupakan bangsawan terkemuka dan memiliki pengaruh di dalam keluarga Istana. Apalagi Pangeran Jaya Kesuma Negara merupakan panglima pengganti Pangeran Anom. Menurut Reza, perselisihan yang sangat mengganggu kekerabatan Istana ini sangat menyusahkan Sultan, karena kedua-duanya merupakan

kemenakan Sultan. Berbagai upaya dilakukan Sultan untuk memadamkan perselisihan secara damai ternyata sia-sia. Melihat semakin memburuknya perselisihan antara keduanya, akhirnya Sultan mengirim Pangeran Jaya Kesuma Negara (menantu Sultan) ke Betawi. Keputusan ini semata-mata untuk menjaga ketertiban dan keamanan dalam Negeri Sambas, dan disetujui oleh Residen Sambas. Sebagai seorang panglima, Pangeran Jaya Kesuma Negara tidak menantang keputusan tersebut. Pada Mei 1833 berangkatlah Pangeran Jaya Kesuma Negara menggunakan kapal perang Belanda Zeemeew menuju Batavia. Ketikan kapal yang membawanya tiba di Pelabuhan Betawi, sebelum melangkahkan kakinya naik ke dermaga, ia sempat meminta supaya pinggiran kapal diimbangi dengan barang-barang. Maksud Pangeran Jaya Kesuma Negara, agar kapal tidak miring saat kapal sandar. Tetapi permintaan Pangeran Jaya Kesuma Negara tidak diindahkan oleh anak buah kapal. Ketika Pangeran hendak turun dari kapal dan melangkahkan kaki ke dermaga, benar saja kapal menjadi miring hingga menimbulkan kepanikan para anak buah kapal dan orang-orang yang menyaksikan. Namun, Pangeran Jaya

Kesuma Negara dengan tangkas dan cepat melompat ke lantai dermaga. Orang-orang yang berada di dermaga pun heran. Akibat kejadian itu, Pangeran Jaya Kesuma Negara di Batavia dikenal sakti dan gagah berani. Sehingga penduduk Batavia menjadi segan dan menghormatinya. Setelah beberapa lama Pangeran Jaya Kesuma Negara menetap di Batavia, sutu hari rumahnya didatangi juru sita dan Polisi Bumiputera. Kedatangan juru sita hendak menyita barang-barang Pangeran yang ditagih dan selalu belum dibayar. Tanpa banyak bicara, Pangeran Jaya Kesuma Negara menampar dan mengusir juru sita agar menagih utang ke Sultan Umar Akamuddin III di Negeri Sambas. Sejak saat itu utang Pangeran tidak pernah ditagih, dan pemukulan terhadap juru sita tidak dipemasalahkan lagi. Dalam sejarah, pada akhir tahun 1844 muncul lagi suatu peristiwa yang sangat menyedihkan terhadap Raden Musa yang bergelar Pangeran Kesuma Indra, adik Pangeran Jaya Kesuma Negara. Ia diasingkan oleh Sultan ke Pulau Banda Naire, karena dipersalahkan menghasut kongsi-kongsi Cina dan dianggap telah berkhianat kepada Sultan. Tahun 1874, Pangeran Jaya Kesuma Negara wafat dan dikebumikan di Kam-

Sultan Umar Akamuddin III pung Angke, Batavia. Dalam pemerintahannya, Sultan Sambas mengangkat Raden Ishak (Keluluk) sebagai Sultan Muda, sedangkan saudaranya Raden Ruai yang bergelar Pangeran Temenggung Jaya Kesuma dan dua putranya, Raden Toko dan Raden Tajud diangkat sebagai Pangeran Mangku Negara dan Pangeran Bendahara Sri Maharaja. Tanggal 22 Desember 1846 bertepatan dengan hari Ahad 1 Muharram 1263 Hijriah, Sultan Umar Akamuddin III wafat dan kemudian dikenang dengan sebutan Marhum Tengah. (edo/bersambung)

SAMBUNGAN

�Main� Sama WTS Kelamaan, Dibunuh

BALIKPAPAN - Siapa pembunuh Daud alias Ciko (26) yang mayatnya ditemukan tertelungkup di kolong rumah Gang Nelayan RT 01, Klandasan, Kelurahan Damai Balikpapan, Jl Jenderal Sudirman Minggu (10/8) sekira pukul 09.30 Wita? Kondisi Daud mengenaskan, dadanya berlubang dua dan perut robek hingga ususnya terburai. Kurang dari 24 jam kepolisian gabungan dari Jatanras Polda kaltim dan Jatanras Polres Balikpapan berhasil mengungkap pembunuh pemuda yang bernama lengkap Daud Padamaley karyawan CV Bintang Borneo yang beralamat di komplek ruko Balikpapan Permai. Mengejutkan,..! Daud dihabisi gara-gara main dengan

seorang wanita tuna susila (WTS) jalanan yang sering mangkal di kawasan Markoni Jl Jenderal Sudirman bernama Hari Sukmayanti alias Ani (19). Daud main kelamaan, setengah jam tidak keluar , yang membuat sang WTS jengkel. Cewek gendut itu pun meradang karena belakangan Daud tak mau membayar uang jasa servis yang hanya Rp150 ribu. Seorang pelaku bernama Muhsin Daeng Sila alias Ardi (36) yang mengaku suami siri Ani ikut geram, lalu menghabisi Daud dengan sebilah tombak bergagang panjang. Senjata itulah yang menghujam Daud sebanyak 3 kali, dua di dada kiri dan satu di perut hingga ususnya

keluar. Pembunuhan terjadi sekitar pukul 02.30 Wita dinihari, Minggu (10/8) di rumah indekos pelaku, jalan Jenderal Sudirman RT 4 Kelurahan Klandasan Ilir, Balikpapan Kota. Dari penyelidikan polisi, peristiwa berdarah itu bermula ketika Daud keluar dari mes seorang diri dengan mengendarai sepeda motor. Daud baru saja menenggak minuman keras dengan temannya. Sekira pukul 02.00 Wita, korban ingin melepas hasrat , lalu membooking dengan seorang WTS yang mangkal di pinggir jalan di kawasan Markoni. Pilihan Daud jatuh ke Ani yang berpostur tubuh gendut. Korban (Daud) membooking WTS dan sepakat

bayaran Rp150 ribu. Keduanya langsung menuju kos-kosan WTS, terang Kanit Jatanras Polres Balikpapan Ipda Tumilan kepada Balikpapan Pos (JPNN Grup) Senin (11/8). Daud dan Ani menuju tempat indehoi naik motor sendiri-sendiri. Sesampainya di rumah kos, Daud dan Ani langsung bercinta. Keduanya main di kamar sebelah kamar yang ditempati Muhsin Daeng Sila, suami siri Ani. Setengah jam lamanya hubungan intim, Ani mengeluh karena Daud tidak kunjung keluar . Dia main lama, gak keluar-keluar. Saya tanyai kok belum keluar mas, dia bilang terserah saya. Habis itu dia berdiri dan saya malah dipukul sama dia, aku Ani. (pri)

Pontianak Barat Marak ....................................................................................dari halaman 9 saat lebaran. Padahal kita sudah mengerahkan anggota untuk meningkatkan patroli, ungkap Reja, Selasa (12/8). D i r i ny a m e n j e l a s k a n , walaupun pihaknya sudah menggencarkan patroli, baik di siang dan malam hari. Diharapkan masyarakat tetap waspada dan menitipkan rumahnya ke tetangga saat akan bepergian.

Terakhir kita mengamankan dua tersangka berinisial AS, 33, pada 27 Juli 2014 lalu. Kemudian dikembangkan kembali dan mengamankan RN, 20, rekan pelaku bersama barang bukti curiannya berupa televisi 32 inci, satu set komputer, beberapa helai kain songket dan obeng yang digunakan untuk mencungkil rumah milik kor-

ban di Jalan Komyos Sudarso, perumahan Surya Kencana, jelas Reja.Dalam menjalankan aksinya, kedua pelaku yang mengangkut barang curiannya diketahui warga. Pelaku melarikan diri, RN berhasil diamankan terlebih dahulu kemudian dikembangkan hingga AS juga diketahui keberadaannya. RN tidak dapat melarikan

diri karena sudah dipergoki warga. Bahkan sempat dihakimi terlebih dahulu, kemudian anggota mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk menjemputnya dibawa ke markas, papar Kapolsek. Atas perbuatannya, kedua pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman 5 tahun penjara. (agn)

Awas! Modus ................................................................................................................dari halaman 9 memberikan nama dan alamat yang lengkap. Kemudian ada yang mengantar barang. Setelah barangnya di terima, tidak lama kemudian akan ada orang yang datang menagih uang. Kalau tidak dibayar, akan membahayakan nyawa si korban. Modus penipuan ini sudah banyak yang menjadi korbannya, jelas Kasubag Humas Polresta Pontianak, Ipda Harsoyo, Selasa (12/8). Modus baru yang kedua, di mana masyarakat harus waspada jika ada yang memberikan gantungan kunci

yang cantik dan indah. Pastikan masyarakat tidak menerima gantungan kunci yang cantik dan indah itu, karena gantungan kunci itu bisa melacak keberadaan korban-korbannya. Jadi jangan diterima gantungan kunci itu, karena keberadaan Anda yang menerima gantungan kunci itu diketahui oleh si pemberi, dan bisa membahayakan nyawa Anda, jelasnya lagi. Dikatakan Harsoyo, modus penipuan dan membahayakan nyawa masyarakat yang ketiga, jika masyara-

kat ada menerima telepon yang mengatakan ingin memeriksa jalur jalan dan meminta menekan tombol # atau menekan tombol lain, diharapkan masyarakat mematikan atau mengakhiri panggilan tersebut. Karena bila Anda mengikuti permintaannya orang tersebut, maka orang tersebut dapat menggunakan kartu sim Anda untuk menelepon atau mendengar percakapan Anda atau membaca SMS Anda. Karena kartu sim Anda telah diduplikatkan sama si

pelaku, ungkapnya. Kasubag Humas Polresta Pontianak ini mengimbau kepada masyarakat, apabila sudah ada menjadi korban, diharapkan segera melaporkan kepada pihak kepolisian segera mungkin. Ini kami sampaikan untuk mengantisipasi masyarakat menjadi korban. Apabila sudah menjadi korban, diharapkan melapor, sehingga kami bisa mengambil tindakan, agar Anda yang menjadi korban tetap aman dan terjaga, imbaunya. (sul)

Bocah 14 Tahun.........................................................dari halaman 9 Amad merupakan tetangganya IM. Untung saya amankan, kalau tidak jangan-jangan habis babak belur dipukuli warga yang geram melihat ulahnya ini. Dulu juga pernah mencuri barang seperti HP, disimpan di dalam bajunya tapi diketahui dan dikembalikan, ungkap Amad. Amad menambahkan, dirinya seringkali melihat IM bersama-temannya kumpul di dermaga mengisap lem. Pasti uangnya

untuk beli lem, karena itu hampir setiap hari dia di sana (dermaga, red), ujarnya. Sedangkan salah seorang anggota kepolisian yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, beberapa jam sebelum mengamankan IM, pihaknya didatangi masyarakat yang menjadi korban pencurian. Saat diinterogasi polisi, IM mengaku temannya yang mencuri barang berharga milik warga tersebut. Temannya pernah bercer-

ita kepadanya mengenai barang hasil curian yang disebutkan polisi. Tadi yang lapor kecurian barang, laptop, tabung gas, dan handphone, dan benar IM mengatakan temannya yang melakukan pencurian tersebut, katanya. Karena IM masih bawah umur, kepolisian berencana akan memanggil orangtuanya dan berkoordinasi dengan Dinas Sosial (Dinsos) untuk dilakukan pembinaan. (agn)

Kejari Singkawang...................................................dari halaman 9 barang-barang ilegal tersebut memang harus dimusnahkan. Sedangkan kalau barang buktinya berupa uang atau barang-barang bernilai lainnya, akan disita negara, kecuali uang palsu yang juga harus dimusnahkan. Hal senada juga disampaikan Kasipidum Kejari Singkawang, Indra Efendi. Menurut dia, gula ilegal memang harus dimusnahkan, karena merupakan gula rafinasi yang tidak boleh

dikonsumsi langsung. Gula tersebut hanya untuk industri. Gula inikan tidak melalui pemeriksaan POM dan berbahaya bagi kesehatan manusia. Karena gula tersebut untuk industri kecap, kue dan bentuk industri lainnya, jelas Indra. Sementara untuk barang bukti lainnya, misalnya milik korban, tambah dia, dikembalikan ke pemiliknya. Kalau sudah putusan sidang sudah inkrah, maka barang

bukti milik korban bisa diambil secara langsung. Kalau barang buktinya di kejaksaan, maka bisa langsung ke kami, ujar Indra. Barang-barang bukti milik korban yang bisa diambil pemiliknya di Kejari tersebut, di antaranya barang-barang elektronik, seperti laptop dan sejenisnya. Tetapi untuk barang-barang yang tidak tahan terhadap cuaca, silakan diambil di Rupbasan melalui surat pengantar dari kami, jelas Indra. (dik)

Penumpang KM Lawit ......................................dari halaman 9 pihaknya, kata Harsoyo, tim SAR sudah dikerahkan dengan bantuan kepolisian setempat, mencari keberadaan korban yang belum diketahui masih ber-

nyawa atau tidak. Hingga pukul 19.00 WIB, menyisiri sungai menggunakan speed boat, tim gabungan dari Kepolisian Sektor Kesatuan Pelaksana

Pengamanan Pelabuhan Laut (KP3L) Pontianak, Pol Airud, dan SAR masih melakukan pencarian. Pencarian ini belum membuahkan hasil, ujar Harsoyo. (oxa)

Ngaku Sekda..................................................................dari halaman 9 uang ke rekening BRI tanggal 5 Agustus yang ditujukan ke rekening atas nama Iwan Gunawan. Saya transfer saja karena sudah percaya, dua kali transfer tanggal 5 Agustus, saya transfer pertama 3,5 juta, kemudian transfer lagi 3,5 juta, jelas Saleh bernada kesal sembari menunjukkan slip transfer di Bank BRI. Sebelum mentransfer uang, si penelpon sempat meminta Saleh menemuinya di salah satu hotel di Sekadau. Namun Saleh menolak tawaran pertemuan itu. Tanggal 6 pagi saya tanya langsung ke Pak Iwan. Ternyata Pak Iwan ada di kantor, dan saya sudah tahu kalau saya ditipu setelah

Pak Iwan bilang tidak ada nomor rekening atas nama Iwan Gunawan, apalagi ada setor menyetor uang, jelas Saleh. Saleh berharap, pengalamannya tidak terjadi lagi kepada perangkat desa lainnya. Ia mengimbau perangkat desa harus jeli, jika menerima informasi yang belum akurat, dan diharapkan menanyakan langsung ke dinas bersangkutan di Pemkab Sekadau. Saya t idak ing in hal demikian terjadi lagi dengan kawan-kawan yang lain, ungkapnya. Menanggapi hal itu, Bupati Sekadau, Simon Petrus SSos MSi meminta agar para

pimpinan di Kecamatan (Camat), Kepala Desa, dan pimpinan perusahaan serta rekan kerja Pemkab Sekadau dan seluruh lapisan masyarakat di wilayah kerjanya, agar jangan tertipu dengan oknum yang mengatasnamakan pejabat. Modusnya biasa lewat telepon dan menjanjikan sesuatu paket dan jasa lainnya, lalu minta ditransfer uang, ujar Bupati mengingatkan. Kepada semua pihak yang merasa dihubungi oknum dengan mengatasnamakan pejabat daerah Kabupaten Sekadau, diharapkan agar tidak melayaninya. Jangan sudah menjadi korban penipuan menyalahkan pejabat, tegas Simon. (bdu)


Jessica Alba

Merasa Minder

Rakyat Kalbar

MAGNET

Rabu, 13 Agustus 2014

IMAGE artis down to earth melekat kuat pada diri Jessica Alba. Meski banyak diakui berbakat, cantik dan seksi, ia justru merasa minder dari rekan-rekannya di Hollywood. Dalam wawancara dengan majalah Marie Claire edisi terbaru, Alba mengaku tak bisa bersinar terang di Hollywood karena kurang berani mengambil peran-peran yang unik. Bintang film Fantastic Four dan SIN CITY ini merasa sangat takut dengan reaksi kritikus atas semua peran yang ia ambil. Aku tidak pilih-pilih tapi memang aku pilih yang aman, dan terkadang membosankan. (RM)

PARA PRIA AGNES MONICA

SINGLE debut internasional Agnes Monica, Coke Bottle sempat menuai beberapa kritikan. Namun berkat lagu tersebut, baru-baru ini Agnes dikunjungi tiga pria bernama Joseph Charles, Drewski, dan Cipha. Mereka mengaku bahwa pelantun Let It Go itu adalah sebuah magnet untuk para pria. Magnetnya para pria @agnezmo tengah dalam bahaya. Aku mau dia ikut aku! Menyerahlah @sodrewski & @screwface09! tulis Cipha pada account Instagramnya. Namun para lelaki tersebut bukan beneran mengajak kencan Agnes. Mereka adalah musisi. Joseph merupakan seorang talent manajer, sedangkan Drewski dan Cipha adalah duo DJ Amerika. Masih belum diketahui

apakah mereka bakal kolaborasi di album baru Agnes atau tidak. Tapi setidaknya saling bertukar pikiran dengan musisi-musisi baru bisa membuatnya mendapat inspirasi dan pelajaran baru untuk jadi lebih baik lagi. Sementara itu, sejak Coke Bottle di-launching, kebanyakan berpendapat kalau eks penyanyi cilik ini terlalu terbuka, vulgar hingga makna lagunya pun dianggap mesum. Bila dipersepsikan secara umum, makna Coke Bottle memang bisa dilihat sebagai bentuk tubuh seorang wanita yang super seksi. Namun rupanya ada makna lain dari lagu tersebut yang jauh lebih mendalam. Di-interview oleh seorang penyiar radio di Amerika baru-baru ini, Agnes bercerita

banyak hal. Salah satunya, menyayangkan pandangan orang yang cuma menganggap lagu itu bermakna negatif dan vulgar. Aku tahu banyak orang yang mengira laguku tentang bentuk dan lekukan tubuh. Tapi serius, makna utamanya bukan tentang itu. Ini lebih cenderung ke arah emansipasi wanita, ujar Agnes. Intinya kita harus selalu percaya diri dengan apa pun yang kita lakukan. Tak peduli seperti apa kamu, bagaimana statusmu, kamu harus selalu bertahan dan bersenang-senang. Itulah makna sebenarnya, lanjutnya. (RM)

FARAH QUINN

Nikmati Masa Pacaran NAGITA SLAVINA

Rahasia Sudah Terbongkar MESKI sudah cukup lama menjalin kasih dengan kekasih barunya Nicky, Farah Quinn mengaku masih enjoy pacaran. Dirinya belum terpikir untuk berkomitmen dalam rumah tangga dengan kekasih yang berprofesi sebagai dokter itu. Menurutnya, saat ini dia tengah menikmati kebebasan, pasca berpisah dari suaminya, Carson Quinn.

Aku kan juga baru (jadi janda) nih, jadinya yang paling utama adalah pekerjaan, kata Farah. Farah menilai, banyak persamaan dirinya dengan Nicky terutama soal hobi. Ibu satu anak itu mengaku lebih tertarik untuk menjadi wanita yang mandiri dalam hidupnya. Kalau Nicky itu orang Amerika Serikat. Kita

sudah lama sebenarnya kenal dan ternyata kita nyambung. Dia suka olahraga dan traveling, begitu juga aku, bebernya. Walau begitu banyak persamaan, Farah tetap saja belum ingin membina rumah tangga dalam waktu dekat. Saat ini yang utama adalah pekerjaan dan anak semata wayangnya, Fauzan Quinn. (Jp)

MAIA ESTIANTY

Siap Lepas Status Janda MUSISI Maia Estianty belum terlihat menggandeng pasangan baru sejak bercerai dari suaminya Ahmad Dhani, beberapa tahun lalu. Meski ibu tiga anak itu ogah pamer di depan publik soal pasanga, tapi ia memastikan siap menanggalkan status jandanya tahun depan. Infotainment kan nggak pernah tahu siapa saja yang lagi dekat sama aku. Ya itulah aku, beber Maia di salah satu acara infotainment, Selasa (12/8). Pentolan duo Maia ini berharap

tahun depan ia bisa menanggalkan status kesendiriannya. Maia juga dikabarkan sudah mengenalkan pacarnya itu pada tiga jagoannya. Setiap ada teman yang dekat dengannya, Maia memang kerap meminta pendapat pada anak-anaknya. Kalau minta pendapat sama anak-anak tentu. Kalau yang sama itu gimana. Tahun depan semoga sudah bisa Lebaran sama tiga anakku dan ayah baru, harap dia. (Jp)

TERJAWAB sudah rahasia rencana pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Pasangan selebritis itu berencana untuk melangsung pernikahan pada 17 Oktober 2014. Rencana tersebut diungkapkan langsung oleh ibu Raffi Ahmad, Amy Qanita. Hanya saja, Amy enggan membeberkan detail rencana pernikahan anak pertamanya tersebut. Insya Allah akad nikah 17 Oktober. Untuk resepsi nanti kita pikirkan lagi, ujar Amy Qanita. Sementara itu, Melly Goeslow, salah satu kerabat dekat Raffi, memposting foto yang memperlihatkan personel BBB itu sudah melamar Nagita. Lamaran sudah diterima, Insya Allah lancar segalanya, tulis Melly Goeslow mengomentari foto yang dipostingnya melalui akun Twitternya. Dalam foto itu, Raffi Ahmad tampil dengan pakaian batik sementara Nagita menggunakan kebaya berwarna kuning keemasan. Mama Raffi, Amy Qanita menggunakan kebaya warna biru, sementara Melly juga tampil cantik menggunakan jilbab. Selain Melly, kerabat Raffi lain yang mengabarkan pertunangan itu adalah Zaskia Sungkar. Zaskia memposting foto dirinya dan Irwansyah sedang mengapit pasangan Raffi dan Nagita. Alhamdulillah :) engagement raffi and gigi, tulis Zaskia di akun Twitternya. (Jp)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.