KORAN BERITA Harian Umum
Harga Eceran
Rp. 3.000,-
Langganan Rp. 70.000,-/bulan 16 Halaman
Memberi Nilai Lebih
SENIN, 25 MEI 20152015 KAMIS, 8 JANUARI
ONLINE : WWW.KORANBERITA.CO ONLINE : WWW.TVBERITA.COM redaksi@koranberita.co
0267 845 0909
koranberitakarawang
HU_KoranBerita
buka link ini atau scan QRcode untuk mengakses E-Newspaper http://issuu.com/harianumumkoranberita
SOROT
14 Perusahaan Terancam Dipidanakan
Dikuasai Segelintir Kontraktor
KARAWANG, KORAN BERITA-Sebanyak 14 perusahaan di wilayah Kabupaten Karawang terancam hukuman pidana. Pasalnya ke 14 per usahaan itu tangkap basah memberikan upah jauh di bawah upah minim kabupaten (UMK) dan satu diantaranya mempekerjakan pekerja asing tanpa prosedur resmi. Demikian diungkapkan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kara wang, H.A. Suroto, ketika dihubungi, Minggu (24/5).”Satu di antara perusahaan tersebut kasusnya telah dilimpahkan ke Kepolisian Resor Karawang. Dan tiga perusahaan masih dalam penyidikan petugas penyidik pegawai negeri sipil (PPNS) yang dibantu aparat kepolisian,” ujar Suroto. HALAMAN
7
Peristiwa
NURJAYA BAHTIAR/KORAN BERITA
TEWAS. Jenazah Mulyadi Warman, sesaat setelah dimasukan mobil jenazah untuk dibawa ke rumah duka. Mulyadi Warman tewas ketika sedang mengikuti kegiatan Touring Bike Saan Mustopa Centre, Minggu (24/5).
KARAWANG, KORAN BERITA-Sejumlah proyek di lingkungan Pemkab Karawang disinyalir dimonopoli oleh segelintir kontraktor. Pasalnya, hingga saat ini banyak proyek besar yang hanya dikerjakan oleh beberapa pengusaha saja, meskipun hal itu melalui lelang LPSE. Praktisi Hukum Karawang, Asep Agustian mengatakan, sudah menjadi rahasia umum jika banyak kejanggalan dalam proses lelang proyek di sejumlah organisasi perangkat dae rah (OPD) di Karawang. Sebab diduga adanya monopoli proyek oleh pengusaha tertentu di setiap dinas. Contohnya seperti di dinas Bina Marga dan Peng airan yang memiliki ribuan proyek dan proyek yang nilai nya miliaran pasti dikuasai oleh beberapa pengusaha saja.
Kami minta ada pembenahan dalam proses lelang proyek yang ada di Karawang, agar tidak ada monopoli proyek lagi. Sebab pengusaha besar akan semakin kaya dan pengusaha kecil akan semakin terjepit,”
“Banyak proyek yang hanya dikuasai oleh pengusaha tertentu saja, meskipun proyek itu dilelangkan tapi pemenangnya sudah diketahui. Kami menduga ada main mata antara pengusaha dan pihak dinas,” katanya. Dikatakan, diduga ada uang yang masuk ke dinas untuk memperlancar proyek yang didapat oleh pengusaha. Selain itu, banyaknya proyek
Asep Agustian Praktisi Hukum
HALAMAN
7
Touring Bike Saan Mustopa Telan K orban Jiwa RENGASDENGKLOK, KORAN BERITA- Mulyadi Warman (42), karyawan Pindodeli, warga Desa Perum Singgaperbangsa, RT. 017/06, Kecamatan Karawang Timur, meninggal du nia saat mengikuti kegiatan Touring Bike SMC II Saan Mustopa, Minggu (24/5). Korban tak sadarkan diri saat mengayuh sepedah yang mulai dari Rumah Makan Sindang Reret Karawang dan finis di Sekretariat Saan Mustopa Centre di Pisangsambo, Kecamatan Tirtajaya. Menurut keterangan, Dawan, petugas ke amanan Rumah Sakit Proklamasi, Rengasdengklok, korban Mulyadi Warman, meninggal dunia ketika dalam perjalanan menuju ke Rumah Sakit Proklamasi sekitar pukul 10.25 WIB. HALAMAN
7
Ada Miras dan PL Seksi di Karaoke Mr Locus
MIHARJA ZAKI/KORAN BERITA
MIRAS. Sejumlah pemandu lagu dan minum an keras ditemukan polisi di sebuah tempat karoke keluarga di Jalan Tuparev Karawang.
KARAWANG, KORAN BERITA-Tempat hiburan berkedok karaoke keluarga, Mr Locus yang berlokasi di Jalan Tuparev, Karawang digerebek jajaran Kepolisian Sektor Kota (Polsekta) Karawang, Minggu dini hari (24/5). Dari tempat tersebut polisi mendapatkan sejumlah botol minuman keras ber
kadar alkohol tinggi berikut pemandu lagu berpakian seksi. Penggrebekan itu dilakukan untuk mencegah terjadi nya tindak pidana peredaran narkoba dan tindak asusila di lokasi karaoke tersebut. Pengelola tempat hiburan itu terkesan telah mengelabui masyarakat dan petugas
Alamat Redaksi: Graha Berita Media Group, Jalan Ahmad Yani No. 19 Karawang
dengan cara memasang papan reklame seolah-olah tempat tersebut hanya untuk karaoke keluarga. Pada kenyataannya, tidak ada keluarga yang mencari hiburan di tempat tersebut. Yang ada adalah sejumlah tamu pria bersama pemandu lagu berpakaian seksi sambil berpesta minuman keras.”Ka-
mi sengaja menggrebek tempat ini, karena kegiatan yang dilakukan di dalamnya tidak sesuai dengan merk yang terpampang pada papan reklame. Benar saja, ketika digeledah ternyata di dalam ruangan karaoke banyak PL berpakian HALAMAN
7