Koran Pabelan Edisi 18 Tahun 2022

Page 1

Harga Rp 1.000

Kamis, 30 Juni 2022

Tahun 18/ No.18

Bookstore UMS

Penukaran Voucer Meningkat, Buka Part Time untuk Mahasiswa Reporter: Maulidya Dita Maharani

Ilustrasi: freepik

BOOKSTORE UMS

DIBUKA PART TIME UNTUK MAHASISWA

UMS, Koran Pabelan – Bookstore UMS kembali membuka program part time untuk mahasiswa setelah beberapa waktu lalu sempat berhenti akibat pandemi Covid-19. Tingginya penukaran voucer buku pada awal semester ini menjadi alasan dibukanya kembali program yang dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa UMS ini.

G

atiningsih, selaku Pengurus Bookstore UMS mengatakan, pihaknya memutuskan untuk kembali membuka lowongan part time bagi mahasiswa karena tingginya penukaran voucer mahasiswa pada a-

wal semester. Ia mengungkapkan, pihak Bookstore UMS sudah menempel infomasi mengenai program part time ini di halaman Kantor Bookstore UMS. “Untuk penerimaan pekerja part time sendiri terbatas, karena ha-

nya dibutuhkan pada awal semester sampai sekitar tiga bulan pertama saja,” ujarnya, Senin (27/6). Terkait penerimaan mahasiswa part time, ia menjelaskan kalau sistem seleksinya sendiri

seperti seleksi pada umumnya, di mana mahasiswa diminta untuk membuat curriculum vitae dan melakukan wawancara. Ia menuturkan, terdapat beberapa aspek yang harus dimiliki dari mahasiswa yang ingin mengikuti..... bersambung halaman 7

Baitul Arqom Dosen

Tambah Pengetahuan Keislaman Dosen, BPSDM Gelar Baitul Arqom UMS, Koran Pabelan – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) UMS mengadakan Baitul Arqom (BA) untuk dosen yang akan dilaksanakan di Yogyakarta. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menambah pengetahuan dosen dalam

Reporter: Lilis Apriliyani ngan dan Kepribadian (MPK) yang meliputi beberapa kegiatan, atchan Achyani selaku Wa- seperti salat lailah hingga materi kil Dekan (WD) II Fakultas kemuhammadiyahan. Terkait kloEkonomi dan Bisnis (FEB) ter pelaksanaan, ia mengatakan sekaligus peserta BA menjelas- kalau terdapat beberapa kloter kan, bahwa kegiatan BA ini dalam yang tiap kloternya terdiri dari 60 pelaksanaannya masuk ke ke- sampai 70 dosen yang mengikuti. lompok Mata Kuliah Pengemba- “Saya kira sangat perlu adanya keislaman.

F

kegiatan ini, sehingga tujuan dari organisasi UMS dapat berjalan dengan baik,” ujarnya, Kamis (23/6). Ia berpendapat, waktu pelaksanaan kegiatan ini bisa diatur lebih cepat dengan total hari pelaksanaannya yang lebih lama. Ia..... berharap agar kegiatan BA bagi bersambung halaman 7

HES Adakan Kegiatan Publikasi Jurnal...

Duduki Peringkat 3 sebagai Universitas Terbaik Swasta...

Lakukan Pengabdian Masyarakat...

Iklan dan Langganan: 085799412172 SMS Suara Pabelanis: 081338853137


Kamis, 30 Juni 2022

Editorial

Redpel Koran: Chesarisa N. P. Redaktur: Nandya Putri Pratiwi, Dwi Pepilia Pita Sari Redaktur Foto: M. Rafikhansa D. S. Reporter: Nandya, Chesa, Maulidya, Nadia, Lilis, Seliana Fotografer: Rafikhansa, Umar Editor: Chesa, Novali, Gardena, Dwi, Munir Ilustrator: Khairani, Elsa Ro’is Desain Artistik/Tata Letak: Ridhwan, Nova, Angga, Putri, Fayi, Ryan, Bagas Pemimpin Umum: Muhklis Sirotul M. Sekretaris Umum: Anisa Yuliana P. Pemimpin Redaksi: Novali Panji N. Litbang: Mulyani Adi Astutiatmaja Personalia: Ridhwan Nabawi Medkom: Izzul Khaq Perusahaan: Gardena Dika M. Manajer Logistik: Deny Bayu W. Redpel Online: Aliffia Khoirinnisa Redpel Koran: Chesarisa N. P. Redpel TV: Sulkhan Fajar Affani Redpel Majalah: Sarah Dwi A. Manajer Diskusi: Muhammad Iqbal Manajer Data: Vaneza Benedista Manajer Penelitian: Aisyah Fayi I. Manajer Pelatihan: Achmad Yusuf P. Manajer IT & Publikasi: Kilau Aurum Manajer Iklan: Dina Suci Ramadhani Manajer Prodis: Andika Diterbitkan oleh: Lembaga Pers Mahasiswa Pabelan, Universitas Muhammadiyah Surakarta Terbit Sejak: 28 Juni 2005 berdasarkan Surat Keputusan Pemimpin Umum LPM Pabelan No. 02/A-PU/LPM Pabelan/UMS/2005, Tanggal 24 Juni 2005 Alamat Redaksi: Lembaga Pers Mahasiswa Pabelan, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Student Center “Griya Mahasiswa” UMS, Jl. Ahmad Yani Tromol Pos 1, Pabelan, Kartasura (0271) 717417 ekt. 164 Surakarta e-mail: lpmpabelanums@gmail.com, http//www.pabelan-online.com Scan QR Code ini untuk cara mudah mengunjungi

Perbaiki Metode Sosialisasinya

B

anyak mahasiswa yang saat ini membutuhkan pekerjaan sampingan atau part time untuk menambah pengalaman dan juga menambah penghasilan untuk bertahan hidup selama menimba ilmu di perguruan tinggi. Bookstore UMS merupakan salah satu tempat yang bisa dipilih mahasiswa untuk melakukan part time. Di mana mahasiswa diminta untuk membantu beberapa pekerjaan yang tidak bisa dilakukan oleh petugas karena banyaknya pekerjaan lain yang harus dikerjakan oleh mereka. Program part time yang disediakan oleh Bookstore

bantu meningkatkan pelayanan Bookstore yang akhirakhir ini sering mendapat keluhan mahasiswa. Dalam hal ini terdapat beberapa oknum petugas yang kurang ramah saat melayani mahasiswa. Dengan adanya program ini diharapkan semoga pelayanan Bookstore dapat meningkat, sehigga meningkat pula minat mahasiswa untuk berkunjung ke sana. Selain itu, untuk ke depannya alangkah lebih baiknya pihak Bookstore dapat melakukan inovasi dalam sosialisasinya terkait program part time ini, agar banyak mahasiswa yang mengetahui.

Pelayanan Dinilai Tidak Ramah, Pengurus Bookstore Beri Tanggapan Tidak ramah, bintang satu. Evaluasi lagi ya ke depannya!

Duduki Peringkat 3 sebagai Universitas Terbaik Swasta Indonesia Lumayan sih, sekali-sekali bisa dong naik peringkat…

Tambah Pengetahuan Keislaman Dosen, BPSDM Gelar Baitul Arqam

Prof Ruwet

Bapak-Ibu dosen semangat baitul arqam ya. Enak kok…

Tahukah kamu?

Tahukah Kamu?

Jaguar adalah hewan yang terkenal sering mabuk. Mereka sering mengkonsumsi akar tumbuhan Banisteriopsis Caapi yang akan menimbulkan efek halusinasi. Selain itu, tumbuhan ini juga dapat mempertajam insting berburu mereka.

Sumber: instagram.com

Suara Pabelanis. Sampaikan informasi atau keluhan anda sebagai mahasiswa terhadap kebijakanfasilitas kampus UMS tercinta. Pesan dapat anda sampaikan melalui (0813-38853137) atau akun media sosial resmi LPM Pabelan. Mari kawal proses dinamika di kampus bersama Koran Pabelan. Lpm Pabelan

QR Code http//www.pabelan-online.com

ini sangat bermanfaat untuk mahasiswa. Namun, terdapat hal yang disayangkan dari program ini. Di mana pihak Bookstore terkesan kurang menyosialisasikan program ini ke mahasiswa. Karena mereka hanya menempelkan pamflet di halaman Bookstore saja. Sehingga hanya mahasiswa yang sering berkunjung saja yang bisa mengetahui hal tersebut. Akibat kurangnya pengetahuan mahasiswa mengenai informasi program part time ini menjadikan minat mahasiswa menjadi berkurang pula. Mungkin dengan adanya program part time untuk mahasiswa ini dapat mem-

2

@infopabelan

lpmpabelan

(08515682xxxx – (Mahasiswa FEB) Tim taktis kapan mau adain kongres buat pengesahan BEM, DPM, dan MPM?


OPINI

Kamis, 30 Juni 2022

3

Keresahan Mahasiswa Menghadapi UAS Offline

U

jian Akhir Semester (UAS) merupakan salah satu momok terbesar bagi sebagian mahasiswa. UAS juga menjadi indikator dalam penilaian mahasiswa selain tugas maupun keaktifan ketika perkuliahan di kelas. Namun, ternyata mahasiswa mempunyai keresahan tersendiri karena pelaksanaan UAS yang sudah kembali dilaksanakan secara offline. Padahal sebagian mata kuliah pembelajarannya masih dilaksanakan secara online. Yang saya tahu, perkuliahan online memiliki tingkat keberhasilan pembelajaran hanya 40 sampai 60% saja. Lain halnya dengan perkuliahan offline yang memiliki tingkat keberhasilan lebih tinggi sekitar 75-90%. Saya sendiri kurang setuju dengan kebijakan kampus yang menerapkan sistem hybrid learning seperti ini. Karena menurut pemerintah, Indonesia saat ini sudah masuk dalam fase aman untuk melakukan tatap muka. Lantas, mengapa pihak kampus tidak

menerapkan seperti yang dikatakan pemerintah? Solusinya, kita hanya perlu tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan semua mahasiswa wajib melakukan vaksin booster. Sebenarnya masalah ini dapat dipecahkan dengan baik. Semua pihak juga pasti ingin yang terbaik bukan? Dengan menerapkan sistem offline secara penuh, mahasiswa dapat memaksimalkan penggunaan fasilitas kampus tanpa ada pihak yang dirugikan. Mengingat ketika pembelajaran secara online banyak mahasiswa yang protes karena mereka tidak menggunakan fasilitas kampus, tetapi pembayaran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) masih memberatkan walaupun sudah ada potongan. Seharusnya pihak kampus menerapkan kebijakan ini (UAS offline -red) di semester depan. Dengan itu, mahasiswa dapat memahami materi secara keseluruhan dan tingkat keberhasilan

Oleh Raihan Alfayz Ramanalda Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMS pembelajaran dapat meningkat. Pihak kampus sebaiknya perlu melakukan pembenahan dan tidak terburu-buru dalam membuat kebijakan. Jangan sampai kebijakan tersebut justru mengurangi semangat belajar mahasiswa dan malah mengurangi hasil akhir mereka yang sebenarnya masih bisa ditingkatkan lagi. Tentu dengan cara dan sistem pembelajaran dari kampus yang tepat. Saya pun paham, ada plus dan minus dalam setiap sistem pembelajaran. Maka dari itu, ten-

tu kita memilih tingkat keberhasilan yang tinggi ketimbang yang rendah. Itulah yang bisa kita lakukan agar nama kampus dapat naik dan harum di kancah nasional maupun internasional. Untuk itu, diperlukan kerja sama yang kooperatif di semua pihak. Saya harap pihak kampus akan mengevaluasi dan membenahi lagi kebijakannya. Karena setiap kebijakan dapat memengaruhi semangat belajar dan hasil akhir dari para mahasiswa.

AyoKirimkan Ayo Kirimkan Tulisanmu Tulisanmu ke ke lpmpabelanums@gmail.com lpmpabelanums@gmail.com

Jangan Jangan lupa lupa sertakan sertakan data datadiri, diri,foto, foto,dan dan kontak hubungi kontak yang bisa di hubungi


4

FOTO

Foto: Umar Husain F./Koran Pabelan

Kamis, 30 Juni 2022

Macet - Prosesi Wisuda Periode II yang dilakukan pada tanggal 25 Juni kemarin hanya dilakukan satu sesi. Hal tersebut mengakibatkan terjadinya antrean panjang mobil yang ingin keluar dari area Edutorium.

WARTA KAMPUS Peningkatan Akademik

HES Adakan Kegiatan Publikasi Jurnal Tingkat Internasional UMS, Koran Pabelan – Program Studi (Prodi) Hukum Ekonomi Syariah (HES) UMS mengadakan kegiatan 2nd International Conference on Islamic Economics, Islamic Finance, and Islamic Law (ICIEIFIL) yang puncak kegiatannya akan digelar pada Kamis, 30 Juni. Tujuan kegiatan ini adalah publikasi jurnal tingkat internasional dan meningkatkan akademik UMS, khususnya Prodi HES.

A

fief El Ashfahany, salah satu Dosen Prodi HES mengatakan, luaran dari kegiatan ini ialah publikasi jurnal tingkat internasional. Ia menjelas-

kan, jurnal yang akan dipublikasi bukan menggunakan skripsi orang lain, melainkan jurnal yang dibuat sendiri. “Untuk peserta yang sudah selesai (lulus –red), skripsinya bisa di-upgrade menjadi jurnal,” tambahnya, Kamis (23/6). Ia menjelaskan, mahasiswa dapat mengikuti kegiatan ICIEIFIL yang kedua ini dan akan mendapat pendampingan. Afief mengungkapkan, peserta kegiatan ini rata-rata berasal dari lulusan UMS. “Jadi bukan yang belum lulus, ikut ini dan berhasil terpublikasi terus jadi lulus (tanpa skripsi –red), itu tidak. Terkait itu, perlu dikonfirmasi ulang kepada pihak Sekretaris Prodi,” jelasnya.

Afief menjelaskan, tahun ini merupakan tahun kedua kegiatan ICIEIFIL diadakan. Ia menambahkan, tahun ini pihak panitia mampu menggandeng lebih banyak journal editor dari tahun sebelumnya. “Tahun ini ada 21 journal editor untuk menyeleksi hasil jurnal peserta,” tutup Afief. Dihubungi di kesempatan yang berbeda, Nisa’ Zahrotul Jannah selaku mahasiswa dari Prodi HES sekaligus peserta kegiatan ini mengatakan, kalau kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa. Ia menuturkan, berkat kegiatan ini mahasiswa bisa memiliki kebiasaan untuk membaca jurnal dan dapat melatih kemampuan menulis jurnal. “Alasan

ikut kegiatan ini awalnya karena iseng, tetapi setelah mengikuti alhamdulillah jadi termotivasi,” katanya, Sabtu (25/6). Nisa’ menjelaskan, peserta diminta untuk memilih judul skripsi angkatan terdahulu sebagai langkah pertama. Kemudian, katanya, peserta melakukan parafrasa skripsi yang dipilih untuk dibuat menjadi jurnal dengan menggunakan pedoman penulisan yang sudah ditetapkan. “Selanjutnya melakukan bimbingan ke dosen pembimbing. Jika sudah, jurnal diterjemahkan ke bahasa Inggris lalu dikirim ke form yang tersedia,” jelas Nisa’. [Chesa/NPN]


FOTO

Kamis, 30 Juni 2022

5

Foto: M. Rafikhansa D. S./Koran Pabelan

Upper

Teater - Unit Seni dan Film (USF) UMS sedang mengadakan pertunjukan teater. Kegiatan ini berlangsung di Hall Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UMS, Minggu (26/6).

WARTA KAMPUS HEMa Manajemen

Lakukan Pengabdian Masyarakat Guna Distribusi Ilmu UMS, Koran Pabelan – Himpunan Mahasiswa (HEMa) Manajemen adakan Open Recruitment Volunteer untuk kegiatan pengabdian masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat itu akan dilakukan untuk beberapa Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Desa Cepoko pada 4-5 Juli 2022.

M

iftah, selaku Ketua Panitia kegiatan ini mengatakan, bahwa pengabdian masyarakat ini merupakan kegiatan tahunan

yang dilakukan oleh HEMa Manajemen. Kegiatan ini, katanya, bertujuan untuk meningkatkan minat baca dan memberikan pengetahuan mengenai teknologi untuk UMKM yang ada di wilayah Desa Cepoko. “Alasan kami memilih desa tersebut karena masih banyak UMKM yang kurang memiliki pengetahuan mengenai keuangan,” ujarnya, Kamis (23/6). Kegiatan tahunan ini merupakan kegiatan sukarela yang melibatkan beberapa volunter yang mau meluangkan waktu dan tenaganya. Untuk menjadi volunter tersebut, Miftah mengungkapkan bahwa terdapat beberapa

syarat dan ketentuan yang sudah dituliskan di pamflet yang sudah disebar. “Untuk peserta volunter, kami hanya mengambil dari mahasiswa Program Studi (Prodi) Manajemen saja,” jelasnya. Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat ini sangat bermanfaat untuk dirinya dan juga para volunter nantinya. Ia mengungkapkan, manfaat yang akan didapat dari kegiatan ini ialah ilmu dan pahala karena telah memberikan ilmu secara sukarela. “Saya berharap kegiatan ini memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat dan dapat

menjadi motivasi bagi mahasiswa agar terus memberikan manfaat melalui ilmu yang dimilikinya,” harap Miftah. Erna Kristia, mahasiswa Prodi Manajemen sekaligus salah satu peserta volunter pengabdian masyarakat HEMa Manajemen memberikan tanggapannya. Menurutnya kegiatan ini sangat bermanfaat karena bisa berbagi pengetahuan dan mendapat pengalaman baru. “Karena tahun ini dilakukan secara offline, jadi saya tertarik untuk mengikutinya,” jelasnya, Jumat (24/6). [Seliana/CNP]

issuu.com/lpmpabelan


6

KARIKATUR

Ilustrasi: Elsa Ro’is/Koran Pabelan

Kamis, 30 Juni 2022

WARTA KAMPUS Pencapaian UMS

Duduki Peringkat 3 sebagai Universitas Terbaik Swasta Indonesia UMS, Koran Pabelan – UMS berhasil menduduki peringkat ke-tiga sebagai universitas swasta terbaik di Indonesia menurut penilaian dari Quacquarelli Symonds (QS) World University Rangking 2023 pada awal Juni lalu. Pencapaian ini merupakan pencapaian yang sama yang didapat oleh UMS pada tahun sebelumnya.

mengatakan kalau pencapaian ini didapat atas keberhasilan manajemen universitas, seperti manajemen sistem, teknologi dan informasi, sistem tata pamong, hingga struktur organisasi universitas. Menurutnya, dengan didapatnya pencapaian ini, dapat dikatakan jika UMS banyak memiliki keunggulan di bidang akademik dan banyak berproses di bidang keislaman. “Penilaian dilakukan secara berkala dengan memerhatielaku Wakil Rektor (WR) I kan beberapa kualifikasi, seperti UMS, Harun Joko Prayitno kontribusi dosen dan alumni UMS

S

di kancah dunia, serta kontribusi mahasiswa,” tambahnya, Sabtu (25/6). Terkait upaya yang dilakukan, ia mengungkapkan bahwa universitas terus mengembangkan student mobility, kompetensi holistik, dan talenta inovasi. Ia juga berharap agar baik itu unsur dosen, mahasiswa, struktural, alumni, maupun karyawan harus ikut berkomitmen dalam memajukan UMS. “Semua aktivitas yang berkaitan dengan civitas academica UMS memiliki kontribusi da-

Kunjungi sosial media terbaru kami di TikTok

lam rangka integrasi,” ujar Harun. Muhammad Ahmal Rayhand, mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Arsitektur mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian tersebut. Ia mengatakan, fasilitas yang diberikan universitas sudah cukup mumpuni, baik dari segi pembelajaran dan pelayanan kampus. “Semoga UMS dapat meraih peringkat satu sebagai universitas swasta terbaik di dunia,” harapnya, Kamis (23/6). [Nadia/GDM]

@lpmpabelan


KARIKATUR

7

Ilustrasi: Khairani Makina/Koran Pabelan

Kamis, 30 Juni 2022

Sambungan Halaman 1 Penukaran Voucher Meningkatkan...

program ini, seperti mau bekerja sama, semangat ingin mencari pengalaman, tidak gengsi, dan tidak malu. “Setelah lolos seleksi baru dijelaskan tugasnya seperti apa, misalnya ikut menata buku, membantu admin unggah kover pada web Bookstore, dan membantu mengingatkan mahasiswa untuk tidak membawa masuk tasnya,” tambah Gatiningsih. Lebih lanjut, ia mengung-

kapkan bahwa dengan diadakannya program ini diharapkan mahasiswa part time dapat ikut mempromosikan Bookstore UMS kepada teman-temannya. Selain itu, katanya, mereka yang mengikuti part time di Bookstore UMS dapat membantu mengembangkan digitalisasi marketing dari media sosial Bookstore, sehingga dapat menarik minat para kaum milenial. “Dengan program ini

semoga kegiatan Bookstore berjalan lancar dan mahasiswa juga dapat mempunyai pengalaman untuk terjun ke dunia kerja,” harapnya. Yuli Fajar Arifin, salah satu mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Teknik Infromatika UMS sekaligus salah satu mahasiswa yang sedang ikut part time Bookstore UMS memberikan tanggapannya. Menurutnya,

program ini dapat membantu mahasiswa untuk mempersiapkan diri dan menambah pengalaman dalam dunia kerja. “Semoga program ini akan membantu pihak Bookstore terutama dalam hal inovasi, kreativitas, dan juga gagasan yang nantinya dapat lebih memajukan Bookstore,” harapnya, Senin (27/6). [CNP]

(Prodi) Ekonomi Pembangunan mengungkapkan, bahwa kegiatan BA untuk dosen dirasa efektif karena bermanfaat dan meningkatkan rasa kekeluargaan antar dosen. Ia menambahkan, bahwa BA untuk dosen perlu diadakan karena kegiatan tersebut bernilai positif. “Perlu adanya kegiatan ini untuk mendorong rasa kekeluar-

gaan yang terjalin (antar dosen –red) agar lebih erat lagi, “ katanya, Selasa (28/6). Aji juga menanggapi bahwa kegiatan BA yang diikuti oleh dosen ini bisa menjadi ajang untuk meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Ia berharap bahwa BA tersebut dapat memberikan manfaat dan me-

nambah pengetahuan untuk dosen yang mengikutinya, baik dosen yang sudah lama maupun yang baru. “Harapan saya agar kegiatan ini bisa benar-benar memberikan manfaat dan pengalaman bagi dosen yang mengikutinya,” harapnya. [NPN]

Sambungan Halaman 1 Tambah Pengetahuan Keislaman...

dosen ini bisa menambah pengetahuan dosen terkait keislaman. “Pelaksanaanya sudah baik, mungkin yang mulanya kegiatan ini dilakukan selama empat tahun sekali bisa dijadikan dua tahun sekali atau setahun sekali, ” lanjutnya, Kamis. Utomo Aji Pamungkas selaku mahasiswa dari Program Studi

Kunjungi sosial media resmi kami di Twitter

@infopabelan


8

WARTA KAMPUS

Kamis, 30 Juni 2022

Penilaian Mahasiswa

Pelayanan Dinilai Tidak Ramah, Pengurus Bookstore Beri Tanggapan UMS, Koran Pabelan – Lewat cuitan di akun Twitter @MahasiswaUMS pada 21 Juni lalu, beberapa mahasiswa UMS mengeluhkan pelayanan pegawai Bookstore UMS yang dinilai tidak ramah. Koran Pabelan meminta tanggapan kepada pengurus Bookstore terkait penilaian dari mahasiswa UMS terhadap pelayanan Bookstore UMS.

G

atiningsih, selaku Pengurus Bookstore UMS berpendapat bahwa, penilaian mahasiswa perihal kurang ramahnya petugas Bookstore UMS diakibatkan oleh beberapa

faktor. Ia menuturkan, salah satu faktornya adalah masih terdapat mahasiswa yang sudah dilayani, tetapi malah bertanya dengan pertanyaan yang sudah pernah ditanyakan sebelumnya. “Hal tersebut bisa dikatakan karena rasa bosan (petugas –red) saja dan itu manusiawi,” ujarnya, Senin (27/6). Ia mengungkapkan, terdapat kode etik untuk petugas Bookstore UMS yang harus dilakukan, seperti sopan, tidak membentak mahasiswa, rapi, dan tidak bosan dalam menjawab pertanyaan mahasiswa. Membeludaknya jumlah mahasiswa yang menukarkan voucer ke Bookstore, kata Gatining-

sih, bisa menjadi faktor lain tidak ramahnya petugas saat melayani mahasiswa. “Jadi mahasiswa juga harus lebih sadar akan hal tersebut,” katanya. Lebih lanjut, Gatiningsih mengatakan bahwa rasa bosan dalam menjalankan rutinitas seharihari tentunya akan terjadi. Akan tetapi ia juga menyayangkan kejadian tersebut terjadi, bahkan hingga ada keluhan dari mahasiswa akan pelayanan Bookstore UMS. “Setiap satu bulan sekali kami ada briefing nanti saya akan mengingatkan ke mereka agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi,” tutupnya. Salah satu mahasiwa UMS

yang tidak mau disebutkan namanya berpendapat, bahwa pelayanan di Bookstore cukup baik, hanya saja memang petugas di bagian kasir kurang menunjukkan senyum, sehingga terkadang saat berkunjung ke Bookstore mahasiswa mendapat kesan yang kurang baik. Ia mengatakan bahwa seharusnya Bookstore menyediakan pula seorang petugas lain dalam hal membantu mahasiswa yang kebingungan mencari buku. “Semoga ke depannya pelayanan Bookstore lebih baik lagi, agar mahasiswa baru nantinya mendapat kesan yang baik akan pelayanannya,” harapnya, Senin (27/6). [Nandya/DPP]

Selamat Wisuda

Feriyanto Setiawan, S. Pd.

Wahyu Aji Pangestu, S. Geo.

Manajer Diskusi 2018

Manajer Humas 2019

Sukses Selalu & Terima Kasih Atas Dedikasinya Bagi LPM Pabelan...


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.