Medinas Lampung, SENIN 2 APRIL 2018

Page 1

SENIN

Rp 4.000,-

2 APRIL 2018

Per Eksemplar (Rp 85.000/Bulan+ Ongkos Kirim)

Sudah Terverifikasi Administrasi klik (http://dewanpers.or.id/perusahaan)

e-mail : redaksimedinaslampung@gmail.com

Irjen. Pol. DR. Drs. H. Ike Edwin, SH., MH., MSi Staf Ahli Sospol Kapolri

Carut Marut Program Biling

Banyak Kepsek Terpaksa Ngutang Program unggulan dari Walikota (Non aktif) Herman HN yang sejatinya mampu men-

ingkatkan mutu pendidikan dan membantu Sekolah Menengah Pertama (SMP) terkait biaya operasional justru yang terjadi sebaliknya, kini hampir semua SMP di Bandar Lampung terpaksa mencari pinjaman pada pihak lain guna

menutupi biaya operasional Biling. Dan rumor yang beredar mengemuka jika anggaran untuk membiayai siswa tidak mampu itu diduga telah digunakan untuk pembiayaan pembangunan sektor lain serta membayar insentif seperti RT dan Guru Ngaji. Alih-alih mampu meningkatkan mutu pendidikan, tidak dibayarkannya dana tersebut otomatis menggangu konsentrasi pihak sekolah dan tentunya berimbas negatif terhadap proses Kegiata Belajar Mengajar (KBM) Pada rapat dengar pendapat di DPRD Kota Bandar Lampung, Senin (26/303) lalu antara Komisi IV dan seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) menjadi ajang keluh kesah dengan tidak juga dibayarkannya dan operasional tersebut “Program biling di SMPN se-Bandar Lampung

di tahun 2017 yang belum dibayar oleh Pemkot mencapai Rp 11,8 miliaran. Akibatnya, banyak kepala SMPN yang terpaksa utang untuk tetap bisa mengelola sekolahnya dengan baik,” kata Handrie Kurniawan dikutif dari pelitanusantara. Co. Id. Hendri melanjutkan, menurut kepala sekolah, tunggakan sebesar Rp 11,8 miliar pemkot ini sebenarnya digunakan pihak sekolah untuk biaya oprasional. “Dana ini digunakam untuk operasional, salah satunya gaji guru honorer,” katanya. Tunggakan dana biling sebesar Rp 11,8 miliar merupakan hutang Pemkot tahun 2017 lalu dan itu belum terhitung dengan tunggakan yang terjadi tahun ini.

BACA|ngutang|KE HAL7

Ridho Ingin Kembalikan Kejayaan Petani Buah Naga LAMPUNG SELATAN : (ML)- Calon Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, akan segera mengembalikan kejayaan Desa Margajasa, Kecamatan Sragi, sebagai ikon buah naga di Lampung Selatan. Hal itu terungkap saat calon gubernur Nomor Urut 1 ini mengunjungi desa setempat, guna menyerap aspirasi dan mengetahui apa saja yang dibutuhkan oleh warga desa untuk meningkatkan roda perekonomian. Supriadi, salah satu petani buah naga, memohon agar M Ridho Ficardo dan Bachtiar Basri bisa mencarikan solusi bagaimana agar perkebunan buah naga dapat kembali seperti semula. “Terimakasih atas kedatangan Pak Ridho kemari (Desa Margajasa), kami para petani buah hanya berharap agar desa kami bisa kembali maju dengan buah naga-nya dengan sistem pengairan yang baik. Selain itu kami juga berharap Pak Ridho terus melanjutkan program yang bersentuhan dengan masyarakat terlebih lagi di desa,” ungkap Supriadi.

Gubernur Lampung (non-aktif) Muhammad Ridho Ficardo saat kunjungi Desa Branti Raya, Kecamatan Natar, Kamis (29/3/2018) siang. (Foto : Ist)

BACA|ridho|KE HAL7

Indikasi Pungli Prona

BPN Tuba Akan Koordinasi Tim Saber Pungli TULANG BAWANG : (ML)—Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Tulang Bawang (Tuba) segera mengambil sikap dan langkah terhadap dugaan pungutan liar program sertifikat Prona tahun anggaran 2016-2017 di Kampung Gedung Meneng Baru Kecamatan Gedung Meneng Kabupaten Tulang Bawang. Indikasi pungli ini dilakukan oleh oknum Kepala Kampung dan Tim Panitia Pembuatan Sertifikat Prona.

Warga Natar Bangga dan Apresiasi Kepemimpinan Ridho NATAR : (ML)—“Dulu mungkin kami bingung jika ditanya apa yang bisa dibanggakan di tempat kami, Bandara Radin Inten II dulu kondisinya lebih seperti terminal dari pada sebuah bandara. Kalau sekarang, siapa yang tidak bangga dengan Bandara Radin inten II, jangankan kami, masyarakat Se-Lampung pasti Bangga,” ujar Samsul, Kamis (29/3/2018)

siang. Samsul adalah warga Desa Branti Raya, Kecamatan Natar yang merasa gembira karena rumahnya kedatangan Gubernur Lampung (non-aktif) Muhammad Ridho Ficardo. Bukan hanya Samsul dan warga Desa Branti Raya saja yang merasa gembira, beberapa warga dari desa sekitar juga ikut berdatangan untuk bertemu dengan Paslon

nomor urut 1 di pilgub Lampung mendatang tersebut. Menurut Ridho Fcardo, Kedatangannya di Desa Branti Raya adalah sebagai bentuk silaturahmi dengan warga kecamatan Natar. Ridho Ficardo juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggitingginya kepada masyarakat Natar yang telah mendukung pembangunan

di Provinsi Lampung. “Saya berterimakasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Natar atas dukungan pembangunan di Provinsi Lampung. Alhamdulillah atas dukungannya pembangunan Bandara Radin Inten II berjalan Lancar, ...

BACA|warga|KE HAL7

Jalan Penghubung Tiga Desa di Pagelaran Utara Rusak Parah

BACA |BPN| KE HAL7

Jalan yang dibangun sejak tahun 2000 itu sampai dengan berita ini naik cetak sama sekali belum pernah dilakukan perbaikan. . Pantauan media ini di lokasi, jalan kabupaten yang menghubungkan antar pekon itu kondisinya rusak parah. Dimana, lapisan batu dan asplanya terkelupas. Bahkan, saat turun hujan jalan tersebut

seperti kubangan kerbau. Kepala Pekon Neglasari, M. Anas kepada Medinas Lampung, Kamis (29/03) mengatakan dirinya

Klik : https://www.medinaslampungnews.co.id/

dan warga setempat sangat kecewa dengan kondisi jalan Pekon mereka yang terkesan dibiarkan rusak parah. Mulai dari awal pembangunan sampai detik ini kata Anas, jalan tersebut belum kunjung diperbaiki. “Kalau enggak salah sudah sepuluh tahun terakhir jalan pekon kami rusak. Apalagi, jalan itu salah satu akses warga bertransportasi sehari-hari. Sudah berkali-kali jalan tersebut ditimbun tanah maupun batu,” katanya. Dampak yang dirasakan warga adalah kesulitan dan terhambatnya untuk mengangkut hasil bumi. Selain itu, akses jalan yang buruk mempengaruhi dengan nilai jual produkai hasil bumi.

BACA|jalan|KE HAL7


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.