Medinas Lampung, Rabu 21 Februari 2018

Page 1

rabu

Rp 4.000,-

21 februari 2018

Per Eksemplar (Rp 85.000/Bulan+ Ongkos Kirim)

Sudah Terverifikasi Administrasi klik (http://dewanpers.or.id/perusahaan)

e-mail : redaksimedinaslampung@gmail.com

Irjen. Pol. DR. Drs. H. Ike Edwin, SH., MH., MSi Staf Ahli Sospol Kapolri

Banjir merendam 7 dusun yang ada di Desa Baturaja Kecamatan Way Lima.Rabu pagi (15/2) Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona langsung turunke lokasi banjir.(foto atas). Pembangunan tanggul dan penahan banjir di Kabupaten Pesawaran tak spektek (foto bawah). (ist)

“Duka“ Rakyat Pesawaran PESAWARAN : (ML) - Pasca meluapnya aliran sungai Padang Ratu di Desa Padang Manis yang meluluhlantakkan proyek pembangunan tanggul miliaran rupiah, Mustari selaku Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesawaran tinjau kejadian dimaksud. Ada tiga proyek pembangunan tanggul yang berada di kecamatan way lima itu,masing masing berlokasi di desa Padang manis,desa Kota dalam

dan desa Baturaja. “Dari pengerjaan yang berada di tiga titik ini,semuanya terkena luapan air yang cukup deras,”kata Mustari saat di sambangi medinas lampung,(selasa 20/2) di lokasi. Mustari melanjutkan,untuk saat ini pekerjaan di hentikan sementara sampai aliran air kembali normal seperti sedia kala. “Untuk beberapa hari ini di istirahatkan hingga air debet air kembali normal”ujarnya.

Dia menambahkan,pengerjaan proyek tanggul ini menelan anggaran Rp 14 M lebih yang terbagi di tiga desa dari anggaran APBN 2017. “Ini anggaran APBN 2017 hingga 2018 dengan total nilai Rp 14 M lebih”jelasnya. Mustari menargetkan,pekerjaan tersebut akan di selesaikan pada bulan maret 2018 sebelum masa batas waktu pada bulan juni.

BACA|duka|KE HAL7

@Kejari Terima Laporan Mantan Kabag Umum Pemkab Pringsewu Ayu Laksmi

Banjir Tawaran Horor?

T

ak dimungkiri peran Ayu Laksmi sebagai tokoh Ibu di film Pengabdi Setanbegitu melekat di hati para penonton. Kini sosok Ibu bahkan sudah sangat ikonis di dunia perfilman horor Tanah Air. Kesuksesan Ayu Laksmi menjadi Ibu ternyata juga mem­ bawa berkah tersen­ diri bagi kariernya sebagai seorang ak­ tris. Hingga saat ini, ia mengaku sudah keban­ jiran tawaran 15 judul film.

BACA|banjir| KE HAL7

Ditujukan Kepada Seluruh Instansi Pemerintah, Swasta, Relasi dan Pelanggan Harian Medinas Lampung Sejak terhitung hari ini, SENIN 22 JANUARI 2018 bahwa :

Nama: ASRORI Jabatan: Kabiro Lamsel Telah Diberhentikan dan Tidak lagi bekerja di Harian Medinas Lampung Segala bentuk tindakan maupun perbuatan yang dilakukan bersangkutan dengan mengatasnamakan, Harian Medinas Lampung Bukan Menjadi Tanggung Jawab Kami, terlebih Melanggar dan Melawan hukum. Keputusan ini berlaku dan bersifat mengikat. Kepada Seluruh Instansi Pemerintah, Swasta, Relasi dan Pelanggan Harian Medinas Lampung kami mohon maaf dan maklum adanya. Dikeluarkan di : Bandar Lampung Pada Tanggal : 22 JANUARI 2018 Hormat Kami, NARA S KARTADILAGA Pimpinan Umum/Redaksi

Buru “Koruptor“ PAUD Rp6,1 Miliar PRINGSEWU : (ML) - Kejaksaan Negeri Pringsewu melalui Seksi Pidana Khusus membenarkan dan segera melakukan pulbuket dan puldata terkait laporan Mantan Kabag Umum Pemkab Pringsewu perihal dugaan pemotongan bantuan operasional penyelenggara (BOP) PAUD tahun 2017 bersumber dari DAK senilai Rp6,1 miliar. Terkait hal ini, Rolando Ritonga saat di konfirmasi melalui telepon juga membenarkan adanya laporan dari Ananto terkait dugaan pemotongan dana Paud oleh oknum pengelolanya, bahkan pihak kejaksaan siap dan akan mempelajari.

“Ya memang benar ada laporan dari saudara Ananto Pratikno kekejaksaan negeri Pringsewu,”katanya. Sebelumnya, Ananto Pratikno Mantan Kabag Umum Pemkab Pringsewu mendatangi kantor Kejaksaan Negeri Pringsewu. Kedatangan dia guna melaporkan dugaan pemotongan dana Paud, yang disinyalir dilakukan oleh Oknum pengelola Paud kabupaten Pringsewu ke kejaksaan Negeri Pringsewu, Selasa (20/02/2018), kemarin.

Bupati Tulangbawang Winarti saat menyerahkan bantuan, Selasa (20/2). (IST)

@Turnamen Antar-Kampung

Winarti : Junjung

Sportivitas

TULANGBAWANG : (ML) -- Bupati Tulangbawang Winarti menekankan agar kegiatan turnamen sepakbola dan bola voli antar kampung di Kecamatan Menggala Timur dapat berjalan sehat. “Jangan ngeboon pemain dari luar daerah, karena mau menang dan terlihat keren kepala kampungnya make pemain dari luar daerah itu kan enggak sportif namanya,” kata dia ketika membuka turnamen tersebut saat melakukan kunker bersama seluruh kepala kampung se Kecamatan Menggala Timur, di Kampung Trimakmur Jaya, Selasa (20/2/2018). Menurutnya, melalui olahraga banyak hal positif yang akan diperoleh baik pemuda maupun masyarakat. Dengan olahraga, kata dia, selain membuat tubuh sehat juga akan menciptakan sportifitas dan gotong royong. “Secara tidak langsung olahraga itu mengajarkan kita untuk kerja sama untuk mencapai kesuksesan,” ujarnya.

BACA|winarti|KE HAL7

BACA|buru|KE HAL7

@Pengalihan Dana Sebesar Rp3,5 M

DPRD Pesisir Barat “Dikesampingkan“ PESISIR BARAT : (ML) -- DPRD Pesisir Barat mengatakan pihaknya tidak merasa dilibatkan oleh pemkab setempat dalam hal ini Dinas Pendidikan terkait anggaran sebesar Rp3,5 miliar tahun 2017 lalu, yang dialokasikan untuk pem­bangunan SMPN 1 Pesisir Tengah. Lantaran, batalnya pembangunan gedung sekolah tersebut di lokasi Pasar Ulu Kelurahan Pesisir Tengah, karena dianggap lahan tidak layak. Hal itu dikatakan ketua DPRD Pesisir Barat, Piddinuri, saat ditemui dikantor DPRD setempat,

Selasa (20/2/2018). Karena kata dia untuk pengalihan dana anggaran tersebut tentunya harus melibatkan TAPD, yang didalamnya termasuk unsur DPRD. “Kami tidak pernah menyetujui adanya pengalihan karena untuk keputusan itu, pasti melibatkan saya selaku ketua dewan. Sepengetahuan kami memang sampai ditingkat komisi dan banang. Sampai sekarang gak ada di badan anggaran kemana uang itu,” kata Piddinuri.

Musrenbang Batu Tulis LAMPUNG BARAT: (ML) - Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus dan Wakil Bupati Lampung Barat Drs. Mad Hasnurin menghadiri sekaligus meresmikan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2018 Tingkat Kecamatan Batu Ketulis ,Selasa(20/02/2018) dihalaman kantor kecamatan setempat. Dalam Sambutannya Bupati Lambar Mengatakan Musrenbang Kecamatan Merupakan forum musyawarah antar para pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah – langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam Daftar Usulan Rencana Kegiatan Pembangunan Desa/Kelurahan

BACA|musrenbang| KE HAL7

Klik : https://www.medinaslampungnews.com/

BACA|dprd|KE HAL7

Bupati Agus Istiqlal bersama Wakil Bupati Erlina meresmikan dimulainya pembangunan kantor pemkab dan DPRD setempat. (IST)

Dua Tahun Agus Istiqlal- Erlina Pimpin Pesibar PESISIR BARAT : (ML) - Banyak kemajuan yang dicapai Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) selama dua tahun kepemimpinan Bupati Agus Istiqlal dan Wakil Bupati Erlina. Walau begitu, masih banyak pula hal yang perlu dibenahi. Kondisi itu, harus menjadi motivasi bagi seluruh elemen, khsusnya organisasi perangkat daerah (OPD) untuk meningkatkan kinerja pelaksanaan program pembangunan. Hal tersebut disampaikan Bupati Agus Istiqlal pada peringatan dua tahun kepemimpinan di Kabupaten Pesisir Barat bersama Wakil Bupati Erlina. Kegiatan berlangsung di Gedung Wanita setempat. “Masih banyak hal yang harus kita lakukan untuk membangun Kabupaten Pesisir Barat menjadi lebih maju dan sejahtera. Seluruh tantangan yang kita hadapi, hendaknya dijadikan motivasi meningkatkan kinerja pelaksanaan program pembangunan,” kata bupati. Bupati meminta, seluruh OPD melaksanakan program kerja secara maksimal dan efektif, sesuai bidang tugas masing-masing.

BACA|dua|KE HAL7


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.