2 minute read
Tambah Tim SAR di Umbul Ponggok
Polisi Prioritaskan Pengamanan 17 Objek Wisata Saat Libur Lebaran
KLATEN, TRIBUN - Jajaran Polres Klaten telah melakukan pemetaan terhadap objek wisata yang berpotensi padat pengunjung saat momen Lebaran 2023. Setidaknya, terdapat 17 objek wisata yang menjadi prioritas untuk dilakukan penjagaan.
Advertisement
“Ada tempat-tempat wisata yang lumayan banyak di Kabupaten Klaten, dan ada 17 titik objek wisata skala prioritas yang kami jaga selama libur lebaran nanti,” ujar Kapolres Klaten, AKBP Eko Prasetyo, Rabu (19/4).
Ia menyebut, beberapa objek wisata prioritas yang dijaga yakni Kampung Wisata
Girpasang di lereng Gunung
Merapi di Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang. Lalu, objek wisata air Rawa Jombor di Desa Krakitan, Kecamatan Bayat.
“Selain itu ada beberapa umbul atau wisata air lainnya yang akan kami jaga karena berpotensi ramai dikunjungi wisatawan,” ungkapnya.
Menurut Kapolres, selain memetakan 17 objek wisata prioritas, pihaknya juga telah terjun langsung ke lapangan untuk melakukan pengecekan sarana dan prasarana wisata yang ada di Kampung Girpasang dan Rawa Jombor. “Kami sudah cek kelayakan perahu wisata Rawa Jombor dan dinyatakan layak untuk dipakai wisatawan, termasuk gondola di Girpasang juga sudah kami cek, alhamdulillah semuanya sudah ready (siap digunakan),” imbuhnya.
Selain mengecek, ia juga telah mengumpulkan pengelola objek wisata dan stakeholder yang ada dan meminta aktivitas wisata dilaksanakan sesuai dengan standar operasional prose-
Potensi Padat Wisatawan
Sejumlah objek wisata di Klaten diprediksi mengalami lonjakan pengunjung saat libur Lebaran.
Oleh sebab itu, Polres Klaten meningkatkan penjagaan terhadap sejumlah objek wisata.
Pihak pengelola wisata juga mempersiapkan fasilitas untuk antisipasi lonjakan wisatawan.
Hal ini dilakukan demi menjamin keamanan dan juga kenyamanan para pengunjung.
dur (SOP) yang telah disepakati.
Artinya, penumpang perahu wisata di Rawa Jombor tidak melebih kapasitas maksimal perahu dan memakai jaket pelampung saat berwisata serta memperhatikan cuaca. Untuk Gondola wisata di Kampung Girpasang, pengelola wajib memperhatikan keselamatan pengunjung. “Kami sudah membuat banner juga untuk wisatawan, agar mereka juga menjaga keselamatan selama berwisata di Klaten. Insyaallah mudik nyaman dan berkesan bisa kita terapkan selama mudik kali ini,” tukasnya. Persiapkan tempat Kepala Divisi Wisata Berdesa, BUMDes Tirta Mandiri Ponggok, Suyantoko mengatakan, pihaknya telah melakukan penambahan kapasitas tempat duduk seperti meja dan kursi. Hal ini dilakukan sebagai persiapan meyambut para pengunjung saat momen libur Lebaran nanti. “Dulu ada aturan jaga jarak sekarang sudah tidak ada lagi sehingga kami menambahkan meja dan kursi untuk kenyaman para pengunjung,” ucapnya, Rabu (19/4). Selain itu, pihaknya juga mempersiapkan tambahan Tim SAR untuk menjaga keselamatan wisatawan di kolam Umbul Ponggok. “Untuk waktu buka selama libur lebaran mulai jam 07.00 sampai 17.00 sore. Kecuali tanggal 21 dan 22 April buka dari jam 10.00 pagi,” jelasnya. Sementara itu, Sekretaris Kelompok Sadar Wisata( Pokdarwis) Desa Tegalmulyo, Purnama mengatakan, pihaknya juga telah menyiapkan berbagai persiapan untuk mengantisipasi ledakan wisatawan di Kampung Girpasang pada momen libur Lebaran, “Terkait persiapan, kami selalu koordinasi di internal pengelola dan eksternal dengan pihak-pihak terkait seperti dinas, kepolisian untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung,” jelasnya.
Menurutnya, untuk keamanan gondola wisata di Kampung Girpasang, pihaknya selalu rutin melakukan perawatan dan pengecekan berkala seminggu sekali.
“Untuk lahan parkir sudah kami perhitungkan dan insyaallah aman. Untuk tiket masuk Rp.5.000 per orang,” jelasnya.
Meski begitu, tiket masuk ke objek wisata yang ada di desa lereng Gunung Merapi itu, baru akan dibuka pada Jumat (21/4) mendatang.
“Selama bulan puasa tarif retribusi ditiadakan alias gratis masuknya,” tukasnya. (mur)
MELINTANG - Mobil SUV melintang di atas jembatan rel KA Sumpiuh, Kabupaten Banyumas,
HANDOUT VIA KOMPAS.COM
Sopir SUV Halusinasi Gara-Gara Narkoba
BANYUMAS, TRIBUN - Warga digegerkan dengan adanya mobil SUV yang ditumpangi pemudik yang masuk ke jalur rel kereta api (KA) di Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (19/4). Belakang diketahui, sopir SUV positif menggunakan narkoba. Penumpang mobil SUV , Taqwa, menceritakan detik-detik mobil SUV yang ditumpangi masuk hingga melintang di rel KA. Taqwa mengatakan, bersama keluarga berangkat dari Jambi menuju Purworejo, Jawa Tengah. Mobil tersebut berisi delapan penumpang. Geliat aneh mulai terlihat usai pengemudi berhenti untuk istirahat di sebuah warung. Beberapa kali pengemudi berusaha menabrakkan mobil berpelat nomor B 1549 NCO itu ke bus. “Sopir berusaha menabrakkan mobil ke bus yang lewat,” ungkap Taqwa. Saat itu Taqwa sempat memper-