Pewara Dinamika April 2010

Page 3

pena redaksi

P e wa r a

Dinamika universitas negeri yogyakarta

PENERBIT HUMAS Universitas Negeri Yogyakarta IJIN TERBIT SK Rektor No. 321 Tahun 1999 ISSN 1693-1467 PENANGGUNG JAWAB Dr. H. Rochmat Wahab, M.Pd., M.A. (Rektor UNY) PENGARAH Prof. Dr. Hj. Nurfina Aznam, SU., Apt. (Pembantu Rektor I) H. Sutrisna Wibawa, M.Pd. (Pembantu Rektor II) Prof. Dr. H. Herminarto Sofyan (Pembantu Rektor III) PENASEHAT Hj. Sudjariyah, M.Pd. (Kepala Biro AUK) Dra. Hj. Budi Hestri Hutami (Kepala Biro AAKPSI) PEMIMPIN UMUM Prawoto, S.E. PEMIMPIN PERUSAHAAN Drs. Wedho Chrisnarto PEMIMPIN REDAKSI Sumaryadi, M.Pd. SEKRETARIS REDAKSI Tusti Handayani, A.Md. REDAKTUR PELAKSANA Sismono La Ode, S.S. REDAKTUR Lina Nur Hidayati, M.M. Witono Nugroho, S.I.P. Dhian Hapsari.SS. Ariska Prasetyanawati Eka Wahyu Pramita. S. Pd. Mindiptono Akbar. SS. Desain dan Tata Letak Kalam Jauhari FOTOGRAFI Heri Purwanto, SIP. REPORTER Ratna Ekawati, S.I.P. (FIK) Nur Lailly Tri W., A.Md. (FISE) Dedy Herdito, M.M. (FMIPA) Tien Kartika Komara Dewi, A.Md. (FBS) Noor Fitrihana, M.Eng. (FT) Didik Kurniawan, S.Pd. (FIP) Prayoga, S.I.P. (LPM/Lemlit) Sugeng Sutarto, S.Pd. (Sistem Informasi) SIRKULASI Drs. H. Trisilia Suwanto Sarjana Sudarman Sri Widodo Maryono ALAMAT REDAKSI Jl. Colombo No. 1 Kampus Karangmalang Universitas Negeri Yogyakarta 55281 Telp/Fax 0274 542185 E-mail: pewaradinamika@uny.ac.id Online: www.uny.ac.id

Setelah melewati masa-masa sulit, akhir­nya Pewara Dinamika edisi April ter­bit tepat waktu. Bisa dikatakan bah­ wa masa terbit edisi April dan Maret ti­ dak terpaut jauh. Ya kira-kira hanya berselang waktu 10 hari. Sebuah prestasi yang sukar diperoleh. Jika Pewara Dina­ mika edisi Maret terbit pada mingg­u ke­ tiga April, maka alhamdulillah, Pewara Dinamika edisi april ini terbit minggu pertama Mei. Prestasi ini tentu diperoleh tidak se­ perti kita membalikkan telapak tangan. Akan tetapi, itu semua terjadi karena komitmen kita, baik tim redaksi maupun pembaca Pewara Dinamika yg tak henti-hentinya mendorong eksistens­i majalah ini. Selain itu, kami akui kece­ pat­an dan ketepatan penerbitan edisi April ini didorong kuat oleh deadline Pewara Dinamika edisi Mei, yang haru­s terbit pada 21 mei 2010, bertepata­n de­ ngan perayaan dies natalis UNY yang ke-46.

Pembaca Pewara Dinamika yg inspiratif. Kami wartakan kembali bahwa edi­ si ini kali tetap menyajikan informas­i (berita) yang tak kalah menariknya de­ nga­n edisi-edisi sebelumnya. Bis­a dikatakan tidak jauh berbeda, jika ada per­ bedaannya itu hanya soal pilihan tema dan informasi yang lebih up to date. Pada rubrik laporan utama, kam­i sa­jikan liputan hiruk-pikuk komunitas religius yang hidup dan besar di kampu­s Ka­ rangmalang. Sementara di rubrik lainnya, kami tetap mewartakan berita yang secara karakteristik sama dengan be­rita-berita pada edisi sebelumnya. Soal rubrik laporan utama, kam­i war­­ tawakan bahwa rubrik ini lahi­r atas gagasan berantai dengan edis­i se­be­lum­ nya. Pada edisi Maret, Pewara Dina­mi­ka me­nyajikan liputan komunita­s (ber)­ke­ senian di kampus Ungu­, FBS. Pa­da liput­ an tersebut tergambar jelas bagaimana denyut jantung komunita­s tersebut dalam merebut prestasi ataupun meluangkan gagasan (ber)keseniannya. Nah, untuk untuk edisi April ini, kami juga berharap liputan tentang komunitas religius di UNY dapat tergambarkan, seba­ gaimana liputan komunitas berkesenian di edisi sebelumnya, bahkan lebih me­na­rik. Karena, ruang lingkup kehi­ dupan komunitas pada edisi ini dibaha­s lebih luas; berskala universitas, sehingga pilihan angle pun lebih dinamis dan luas. Untuk itu melalui tulisan di rubri­k pe­ na redaksi ini, kami tetap tetap menawarkan kritik dan saran,demi kesempur­ naan majalah yang sama-sama kita cintai ini. Terutama, untuk untuk liputan uta­ma di setiap edisinya. Jika pu­ ny­a wak­tu yang sama, rubrik lain pun te­tap kami inginkan ada masukkan se­ ca­­ra seim­bang. Karena, kami percaya bahwa kritikkan pembaca amat berharga. Bahkan, menjadi inspirasi kami. Tabikku…. 

Redaksi menerima tulisan untuk rubrik Bina Rohani (panjang tulisan 500 kata), Cerpen (1000 kata), Opini (900 ka­ta), Puisi/Geguritan/Tembang (minimal dua judul), dan Resensi Buku (500 kata). Tulisan harus dilengkapi de­ngan iden­ti­tas yang jelas, nomor yang bisa dihubungi, pasfoto (khusus Opini), serta keterangan dan sampul bu­ku (khu­sus Re­sen­si Bu­ku). Kirimkan tulisan An­da me­la­lui pewaradinamika@uny.ac.id atau langsung ke kan­tor Humas UNY. Bagi yang dimuat, ho­nor dapat diambil di kantor Humas UNY.

P e wa r a D i n a m i ka a p ri l 2010

1


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.