4 minute read

Mezzanine Eatery & Coffee

Next Article
Pura Besakih

Pura Besakih

RESTO UNIK DENGAN VISUAL CIAMIK

Text by Rosalin Citra Photos by Hasan Aji M.

Advertisement

Eksterior Mezzanine

Anda yang gemar menghabiskan waktu untuk berwisata kuliner, mungkin kerap kali mencari restoran atau tempat makan yang unik, asyik, dan memiliki konsep berbeda dari yang lain. Atau mungkin bagi para kawula muda, aspek Instagramable justru menjadi suatu hal yang patut dipertimbangkan.

Hal inilah yang sekiranya ingin diwujudkan oleh Mezzanine Eatery & Coffee. Restoran yang berlokasi di Jalan Palagan Tentara Pelajar KM 8 No. 30, Yogyakarta ini berani tampil beda dengan konsep arsitekturnya yang terbilang unik serta menu-menunya yang menggoda. Interiornya pun dipenuhi mural-mural cantik yang sangat cocok untuk para millennials.

SUMMER TROPICAL GARDEN

Berawal dari keinginan Bambang, sang pemilik yang gemar berkebun untuk membuka sebuah familyrestaurant dengan atmosfer yang berbeda, Mezzanine Coffee & Eatery hadir dengan konsep Summer Tropical Garden.

Konsep taman tropis ini langsung terasa begitu kita menginjakkan kaki di restoran ini. Pertama datang, anda akan disambut oleh bangunan berdinding kaca yang dipenuhi dengan berbagai macam tanaman. Dari luar, bangunan ini sekilas akan terlihat seperti rumah kaca, namun jika anda masuk lebih dalam bisa anda dapati interior kayu dan struktur baja ringan yang dibiarkan terekspos. Perabot-perabot menyerupai meja dan kursi taman juga bisa dengan mudah ditemui disini.

Karena konsep Tropical Garden inilah, Mezzanine Eatery & Coffee memilih menggunakan tanamantanaman asli yang dipilih langsung oleh sang owner, daripada menggunakan artificial plant yang meskipun dari segi perawatan tentu akan lebih mudah. Untuk itu Mezzanine sangat berkomitmen dalam pemeliharaan tanaman-tanaman tersebut dengan menghadirkan tukang kebun khusus yang melakukan perawatan rutin.

Plang nama dan branding Vast Store

KESEMPURNAAN KONSEP

Melengkapi konsep bangunan yang terbuka, Mezzanine Eatery & Coffee hadir dengan berbagai karya seni mural serta desain interior unik yang dirancang oleh Paulus Mintarga, seorang arsitek asal Kota Solo, Jawa Tengah. Endi Yogananta selaku Marketing Communication dari Mezzanine sempat menjelaskan makna dibalik nama Mezzanine itu sendiri. Kata “Mezzanine” diambill dari kata “Mezani” yang berarti bangunan antara dinding dan atap. Sementara angka sembilan (nine) dipilih karena dipercaya sebagai angka yang mendekati kesempurnaan. Bentuk ‘kesempurnaan’ itu sendiri berusaha ditunjukkan melalui bentuk bangunan dan desain interior yang dimiliki Mezzanine Eatery & Coffee.

Walapun disebut sebagai family restaurant, Mezzanine Eatery & Coffee juga tetap ingin merangkul anak-anak muda untuk bisa menikmati suasana berbeda yang dihadirkan di tempat ini. Untuk membentuk target pasar yang lebih luas inilah, mezzanine membagi bangunannya menjadi zonazona berbeda.

Lantai atas yang dipenuhi ornamen-ornamen instagrammable seperti mural yang kerap menjadi spot foto, lebih ditujukan untuk anak muda. Sementara itu, lantai bawah yang lebih kuat nuansa tamannya, diperuntukkan untuk pengunjung yang lebih dewasa, yang mencari suasana tenang untuk bercengkrama. Untuk anda yang menginginkan ruang yang lebih privat, Mezzanine juga menyediakan dua ruangan tertutup yang juga dapat digunakan sebagai tempat meeting.

GOOD FOOD, GOOD AMBIENCE

Berbicara tentang sebuah eatery, tentunya menumenu makanan yang dihadirkan akan menjadi andalan utamanya. Menghadirkan Joko Ireng, seorang chef kenamaan Indonesia, Mezzanine hadir dengan berbagai menu makanan yang tentunya sayang untuk dilewatkan. Awalnya Mezzanine hanya menyediakan menu-menu western, namun kini menu masakan Indonesia pun bisa dengan mudahnya anda jumpai.

Selain suasananya yang sangat terbuka bagi segala kalangan, Mezzanine juga kerap kali menggelar eventevent menarik yang juga sangat memperhatikan jangkauan pasar mereka yang luas. Bermodalkan sebuah panggung indoor, Mezzanine kerap mengundang artis-artis terkenal idola para millenials untuk mengisi event-event mereka. Sebut saja The Finest Tree, The Virgin, Andra & The Backbone, serta sederet nama lainnya. Sedangkan untuk pengunjung yang sudah lebih dewasa, artis yang didatangkan pun tak kalah menarik, contohnya Fariz RM dan Kla Project. Hal ini tentu sangat mencerminkan tagline mereka yaitu “Good Food Good Ambience”.

Walaupun baru mulai ikut meramaikan dunia kuliner Jogja sejak soft opening-nya tanggal 27 November 2017 lalu, namun apresiasi besar dari masyarakat akan kehadiran Mezzanine Eatery & Coffee jelas sekali terasa. Karena konsepnya yang terbilang unik dan cukup langka, tak jarang pula banyak wisatawan luar Jogja yang menyempatkan waktunya untuk datang ke sini, terbukti dengan banyaknya selebgram maupun influencer dari kota lain yang menjadi langganan di tempat ini.

Pada waktu yang akan datang, Mezzanine Eatery & Coffee berencana untuk melakukan perluasan pada beberapa bagiannya. Sudah tentu dengan adanya perluasan ini akan membuat Mezzanine menjadi lebih sempurna dalam bukan saja jenis kuliner yang variatif, tapi juga dalam menyajikan hiburan berupa berbagai event menarik serta bisa menghadirkan ketenangan bagi pengunjungnya dalam menikmati visual arsitektur yang khas tropis ini.

POTENSI PARIWISATA

Hal ini juga diakui oleh Endi Yogananta. Ia mengungkapkan bahwa artis, selebgram, maupun influencer yang datang ke Mezzanine sangatlah dijaga kepuasannya. Unggahan-unggahan foto mereka pada jaringan media sosial, serta review baik yang diberikan sangat membantu Mezzanine Eatery & Coffee untuk melakukan branding tanpa harus mengeluarkan upaya khusus, terbukti dengan popularitas yang diraih Mezzanine sejak tahun pertama berdiri.

This article is from: