Bali Post - Kamis, 18 Desember 2008

Page 1

HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 16 AGUSTUS 1948 PERINTIS: K. NADHA

KAMIS KLIWON, 18 DESEMBER 2008

Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila

20 HALAMAN Online :http://www.balipost.co.id http://www.balipost.com E-mail: balipost@indo.net.id HARGA LANGGANAN Rp. 60.000 ECERAN Rp 3.000

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

Kapal Indonesia Dibajak

Sidang DPR Sepi

FAKTA

Awaknya Disandera

’’Sepatu Bush’’ Ditawar Rp 116 M SEPATU Muntazar al Zaidi yang dipakai melempar Bush ditawar orang 10 juta dolar atau Rp 116 miliar. Penawaran itu datang dari seorang pria di Arab Saudi, seperti dilansir The New York Times, Rabu (17/12) kemarin. Penawaran ini jika terealisasi, akan menjadikan sepatu pantofel hitam paling kesohor di dunia. Pujian pada Zaidi pun tak berhenti mengalir. Putri pemimpin Libya Muammar Qadhafi juga berencana memberikan medali keberanian pada Zaidi. Sementara itu, Zaidi tampil di hadapan hakim pada Selasa (16/12) dan mengkonfirmasi tindakannya, kata juru bicara pengadilan. Wartawan televisi Muntazer az-Zaidi, yang juga menyebut Bush “anjing” pada suatu taklimat bersama Perdana Menteri Irak Nuri alMaliki pada Ahad dan menjadi sensasi mendadak di dunia Arab, menghadapi dakwaan “agresi terhadap seorang presiden”, kata Abdul Satar Birqadr, juru bicara bagi Dewan Pengadilan Tinggi Irak. Hal.19 Akui Perbuatan

KOTA

3

LAGI aparat Pemkab Badung dipermainkan. Jika sebelumnya bangunan rumah makan di dekat Pura Batu Bolong yang terus melanjutkan pembangunan meski telah diperingatkan dinas terkait, kini giliran proyek bangunan di Jl. Raya Canggu-Tanah Lot yang melakukan hal serupa. Buah ketidaktegasan Pemkab Badung?

KABUPATEN

4

PERAIRAN samudra Indonesia Selatan Tabanan dipenuhi ribuan ikan mati. Bahkan sebagian dari ikan tersebut mulai terdampar di pantai di Tabanan akibat adanya perubahan arus. Warga pesisir banyak yang mengambil ikan tersebut untuk makanan babi bahkan ada yang mengaku berani mengkonsumsi karena terlihat masih segar.

OLAH RAGA

11

MANUSIA tercepat di dunia, Usain Bolt kembali menerima penghargaan sebagai olahragawan terbaik 2008. Sprinter Jamaika yang dinobatkan sebagai Atlet Terbaik Dunia oleh Federasi Atletik Internasional, memenangkan nomor 100 m, 200 m dan 4x100 m estafet di Olimpiade Beijing Agustus lalu. Ketiga nomor itu bahkan dilengkapi dengan pemecahan rekor dunia. Dalam penghargaan itu, Bolt yang mendapat 832 poin menyisihkan perenang AS Michael Phelp (694 poin) yang memborong 8 medali emas Olimpiade dan petenis Spanyol Rafael Nadal (413 poin) yang menjuarai grand Slam Prancis Terbuka dan Wimbledon. Ia menghentikan kejayaan petenis Swiss, Roger Federer yang tercatat tiga kali menerima penghargaan ini sebelumnya.

GAYA HIDUP

Bali Post/ant

PARIPURNA DPR - Seorang anggota Dewan duduk di antara bangku kosong saat menghadiri rapat paripurna, di gedung DPR/MPR, Jakarta, Rabu (17/12) kemarin. Paripurna DPR mengesahkan Rancangan Undang-Undang Badan Hukum Pendidikan (RUU BHP), RUU tentang Penerbangan, RUU tentang Kepariwisataan, dan RUU tentang Pengesahan Konvensi PBB Menentang Kejahatan Transnasional Terorganisasi.

Salah Tembak, Polisi Bunuh Diri Jakarta (Bali Post) -

Kasus bunuh diri Brigadir Suwarno dengan menembak kepala sindiri di toilet SPBU, Rabu (17/12) kemarin, mendapat perhatian Mabes Polri. Selain saat itu ia dikawal dua anggota provos, Suwarno juga terjerat kasus salah tembak yang terjadi sehari sebelumnya. Rencananya, Suwarno dibawa ke Mapolres Pati dalam kasus salah tembak terhadap warga di Desa Bleber Kecamatan Cluwak, Selasa (16/12) lalu. Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Abubakar Nataprawira di Jakarta, Rabu kemarin, mengatakan Polri ingin memastikan dari mana korban, Brigadir Suwarno, mendapatkan pistol itu. “Saat kejadian, dia kan sedang diamankan oleh provos. Seharusnya, dia tidak boleh

membawa senjata tetapi mengapa ia membawa senjata ke dalam toilet lalu bunuh diri,” katanya. Peristiwa salah tembak terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Korban terpaksa melepaskan peringatan untuk melerai keributan yang terjadi saat pertunjukan musik

dangdut. Namun, tembakan peringatan korban malah mengenai salah salah seorang warga hingga tewas. Abubakar mengatakan dalam kasus penembakan warga, Suwarno dipastikan menjadi tersangka karena kelalaian. “Tembakan peringatan kan seharusnya ke atas bukan

Bali Post/rtr

ke arah orang,” kata Abubakar. Karena tersangka sudah meninggal dunia, maka kasusnya sulit diproses secara hukum. Berdasarkan keterangan yang dihimpun di TKP, korban bunuh diri itu bersama dua teman lainnya singgah ke SPBU untuk buang air kecil. Sebelum masuk ke salah satu kamar kecil, Suwarno sempat meminta izin temannya untuk membawa pistol namun tidak dibolehkan. Namun, korban tetap nekat membawanya dengan merebutnya dan segera masuk ke salah satu kamar kecil. (ant)

Bangkok Raja Thailand Bhumibol Adulyadej, Rabu menandatangani satu keputusan kerajaan yang secara resmi mengangkat pemimpin Partai Demokrat Abhisit Vejjajiva sebagai perdana menteri yang ke-27 negara itu. Abhisit (44) dicalonkan sebagai perdana menteri dalam sidang mendadak parlemen, Senin (15/12), dua minggu setelah satu pengadilan membubarkan partai yang memerintah yang setia kepada mantan PM Thaksin Shinawatra dan setelah enam bulan konflik politik. Hal.19 Buku Harian

Anthony Sudutkan Hamka Yamdhu Dituding Tukang Potong Uang Jakarta (Bali Post) Persahabatan antara Anthony Zeindra Abidin dan Hamka Yamdhu bakal retak. Pasalnya, Anthony menyudutkan rekan sesama partainya itu kerap melakukan kecurangan dengan memotong uang yang merupakan hak sejumlah anggota DPR. Semua ini bisa dibuktikan dari nilai harta kekayaan yang dimilikinya tersebut. Tudingan ini disampaikan terdakwa Anthony dalam nota keberatan (pledoi) yang disampaikan penasihat hukum Maqdir Ismail di Pengadilan Tipikor, Jakarta,

Rabu (17/12) kemarin. Dalam persidangan tersebut, Hamka Yamdhu duduk sebagai terdakwa. Mereka tengah diadili terkait kasus aliran dana BI ke DPR senilai Rp 31,5 miliar. Terdakwa Hamka Yamdhu itu tukang sunat. Dengan penghasilan Rp 75 juta per bulan, secara riil ia memiliki kekayaan luar biasa. ‘’Selalin membeli apartemen mewah, dia juga punya rumah mewah serta menyekolahkan anak-anaknya ke luar negeri,’’ ungkap Maqdir. Hal.19 Rumah Mewah

kontraktor yang bekerja sama dengan perusahaan mereka. Sebagian besar tawanan adalah orang Indonesia, tetapi kapal penarik bukan milik perusahaan minyak tersebut. Jumlah tebusan yang diminta dari aksi pembajakan yang dilakukan oleh bajak laut Somalia tahun ini mencapai jutaan dolar AS. Aksi tersebut juga meningkatkan biaya asuransi kapal dan membuat negara lain harus mengirimkan angkatan lautnya menuju jalur pelayaran di negara Afrika tersebut. Washington telah mengeluarkan konsep resolusi yang ditujukan pada Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa guna memberikan hak untuk negara-negara lain mengejar pembajak baik di darat maupun di laut. (ant/afp/rtr)

Hanya Kejar PAD

Raja Thailand Angkat Abhisit

Abhisit Vejjajiva dan istrinya.

Nairobi Kelompok pembajak yang ditengarai berasal dari Somalia membajak sebuah kapal penarik Indonesia beserta awaknya yang disewa perusahaan minyak Total dari Prancis dan sebuah kapal kargo Turki di Pantai Yaman, Selasa (16/12). Koordinator Bantuan Program Seafarers dari Kenya, Andrew Mwangura, mengatakan kapal penarik sedang menuju Malaysia saat dibajak. Kapal kargo dengan panjang 100 meter milik perusahaan perkapalan yang berpusat di Istambul juga telah dibajak. Belum ada informasi lebih lanjut dari kejadian ini. Juru bicara dari perusahaan minyak Total di Paris, Prancis, membenarkan bahwa telah terjadi pembajakan kapal milik salah satu sub-

Pendataan ABT Bali

18

DEHIDRASI atau kekurangan cairan dalam tubuh dapat membayakan. Tubuh yang kekurangan cairan akan menghambat proses produksi dalam tubuh sehingga tidak berjalan normal. Sayangnya, banyak yang menganggap remeh masalah dehidrasi ini. Disarankan, jika tidak ingin terjadi dehidrasi dalam tubuh, perbanyaklah minum air di setiap kesempatan. Apa saja gejala dehidrasi itu?

NOMOR 124 TAHUN KE 61

SEJAK 1948

Bali Post/ade

TIPIKOR - Anthony Zeidra Abidin (kanan) dan Hamka Yamdhu saat menyampaikan pembelaan (pledoi) di Pengadilan Khusus Tipikor, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (17/12) kemarin.

KOMITMEN Pemprov Bali melakukan evaluasi terhadap pengelolaan air bawah tanah (ABT) di Bali tak bisa hanya berdasarkan rekomendasi perizinan. Penyikapan terhadap ABT liar dan berizin hanyalah standar administrasi untuk mengejar retribusi. Sedangkan dari sisi ketahaan daratan Bali, pengelolaan ABT perlu didasari kajian geologis. Demikian disampaikan pakar Geomorfologi Unud R. Suyarto, Rabu (17/12) kemarin. Ironisnya, kata dia, sampai saat ini rujukan untuk memberikan kelayakan tambang terhadap ABT masih minim. Terbatasnya hasil-hasil penelitian tentang struktur dan lapisan tanah Bali akan membuat tak adanya kajian teknis yang kuat bagi pengambil keputusan dalam memberikan izin tambang ABT. ‘’Sampai saat ini, data tentang struktur geologi Bali yang bisa dijadikan acuan penambangan ABT sangat terbatas. Padahal sebagai daerah yang masuk kategori rawan amblasan, Pemprov Bali harus melakukan kajian secara intensif tentang kelayakan tambang ABT,’’ sarannya. Menurutnya, hasil kajian dengan survei dan penelitian intensif ini bisa mencegah terjadinya risiko amblasan terhadap daratan Bali. Anggota Pusat Penelitian Lingkungan Hidup (PPLH) Unud ini mengingatkan agar rekomendasi perizinan tambang ABT juga memperhatikan ketentuan teknis penambangan. ‘’Kontrol terhadap pengeboran ABT mestinya dilakukan secara efektif. Permasalahan ABT bagi Bali jangan dianggap sepele mengingat sejumlah ahli geologis saat KTT perubahan iklim mengisyaratkan Bali akan menghadapi amblasan,’’ ujarnya. Jaga Daratan Pakar lingkungan Dr. Ni Luh Kartini menilai kesalahan Bali dalam mengelola ABT juga akan berisiko bagi sejumlah objek wisata di kawasan pesisir. Kawasan wisata di kawasan Bali Selatan akan sangat rawan amblasan ketika penambangan ABT tak terkendali. ‘’Saya berharap wacana tentang ABT kali ini tak hanya berpihak pada kepentingan ekonomis yakni pendapatan daerah tetapi juga mengarah pada upaya-upaya menjaga daratan Bali. Hal.19 Jangka Panjang


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.