Bali Post - Sabtu, 21 Februari 2009

Page 1

HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 16 AGUSTUS 1948 PERINTIS: K. NADHA

SABTU KLIWON, 21 FEBRUARI 2009

Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila

20 HALAMAN SEJAK 1948

Online :http://www.balipost.co.id http://www.balipost.com E-mail: balipost@indo.net.id HARGA LANGGANAN Rp. 60.000 ECERAN Rp 3.000

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

KKM Digerebek Polisi

Rp 141 M Diblokir, Ribuan Nasabah Demo Amlapura (Bali Post) -

Kantor pusat Koperasi Karangasem Membangun (KKM) pukul 15.00 wita, Jumat (20/2) kemarin, digerebek polisi. Penggerebekan dipimpin Kapolda Bali Irjen Pol. T. Ashikin Husein. Ketua KKM I Gede Putu Kertia, S.E. dan Direktur Utama Nengah Wijanegara, S.E. dijadikan tersangka. Sementara bendahara dan sejumlah karyawan dibawa ke Mapolres Karangasem untuk diperiksa sebagai saksi.

BP/bud

Nengah Wijanegara

Polisi juga menyita uang tunai Rp 15,647 miliar di dalam brankas KKM, 254 BPKB sepeda motor, 13 BPKB mobil, 260 bungkus emas di antaranya dalam bentuk perhiasan dan emas batangan. Selain itu, Rp 141 miliar dana nasabah yang ditempatkan di dua bank sudah diblokir. Penggerebekan yang dilakukan Polda Bali di-backup Brimob, Dalmas Polda dan Dalmas Polres Karangasem berlangsung sangat rapi. Hal. 19 Makin Mencekam

KOTA

2

KASUS penggelapan belasan mobil kembali berhasil diungkap aparat kepolisian. Ni Ketut Norma Astuti (24), warga Jalan Gang Gapensi No. 79 G, Denpasar ditangkap dan dijebloskan ke sel tahanan Polsek Denbar lantaran terbukti melakukan penggelapan mobil sekitar 12 unit. Penangkapan tersangka yang dalam kondisi hamil tujuh bulan ini dibenarkan Kapolsek Denbar AKP I.B. Mantra, Jumat (20/2) kemarin.

KABUPATEN

4

KOMISI A DPRD Jembrana mempertanyakan dana hibah untuk KONI Kabupaten Jembrana. Temuan nilai Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (Silpa) hibah tahun 2008 Rp 2,4 miliar yang tercantum di kasir keuangan pemkab, disinyalir tidak dialirkan ke kas KONI Jembrana. Lantas, ke mana dibawa?

OLAH RAGA

9

CHELSEA memasuki era baru saat pelatih Guus Hiddink menjalani pertandingan pertamanya melawan Aston Villa, Sabtu (21/ 2) malam ini. Laga ini sangat penting bagi Hiddink karena The Villian adalah penggusur posisi The Blues dari urutan ketiga klasemen sementara. Pada penampilan terakhirnya, Chelsea menggebuk Watford 3-1 di putaran keempat Piala FA. Hiddink saat itu duduk di tribun, sedangkan posisi pelatih ditempati asisten Ray Walkins.

EKSPRESI

Bali Post/bud

DIGEREBEK - Ribuan nasabah atau investor Koperasi Karangasem Membangun (KKM) memprotes saat KKM digerebek Polda Bali, Jumat (20/2) kemarin.

Pasraman Besakih Bangun Jaringan Berdayakan Siswa Tak Mampu PASRAMAN Besakih, Bali Post dan Bali TV akan bekerja sama dengan berbagai pihak dalam memberdayakan siswa Bali yang unggul dalam akademis namun mengalami kendala dalam biaya pendidikan. Sejumlah sekolah di Bali akan menjadi sasaran program kepedulian sosial tersebut dalam meningkatkan mutu sumber daya manusia Bali. Hal ini merupakan tanggung jawab sosial dari semua pihak di dalam pemberdayaan masyarakat, terutama mereka yang ada di pedesaan. Kerja sama ini diawali dengan kunjungan Pimpinan Kelompok Media Bali Post (KMB) Satria

Naradha ke SMAN 1 Rendang, Jumat (20/2) kemarin. Saat itu Satria Naradha menyerahkan televisi dan buku-buku pelajaran terbitan Pustaka Bali Post dan Tarukan Agung. Buku-buku tersebut diterima Kepala SMAN 1 Rendang Drs. Made Diarta di sekolah setempat. Di saat yang sama, siswa sekolah ini dilayani mobil keliling Kelompok Pemirsa, Pendengar dan Pembaca Bali Post. Para siswa pun menyerbu mobil ini untuk mendapatkan koran dan peminjaman buku pelajaran, agama dan budaya terbitan Pustaka Bali Post dan Tarukan Agung. Hal. 19 Bahasa Daerah

IMING-IMING bunga tinggi bagi investor rupanya mampu menyedot minat masyarakat untuk menanam modalnya di KKM. Bayangkan saja, tabungan Rp 10 juta akan berlipat empat kali dalam setahun. Misalnya menabung Rp 10 juta. Pada bulan kedua akan diterima Rp 14 juta yang disebut play pertama. Play kedua akan diterima pada empat bulan berikutnya sejumlah Rp 14 juta juga. Play ketiga yang jatuh pada bulan kedua belas juga diterima dengan jumlah

yang sama. Artinya, dalam setahun uang Rp 10 juta akan berbunga Rp 42 juta. Demikian pula kalau ikut tabungan motor atau mobil. Cukup menabung setengah dari harga barang tersebut di pasaran. Dua bulan setelah menabung, barang itu akan diterima. Dengan catatan, BPKB-nya akan disimpan di KKM selama setahun. Sehingga tak heran kalau KKM memiliki puluhan ribu penabung yang disebut investor. Hal. 19 Kantor Pusat

BUKU - Pimpinan KMB Satria Naradha menyerahkan buku dan televisi kepada Kepala SMAN 1 Rendang, Made Diarta.

Denpasar (Bali Post) Sempat tersendat dalam dua partai awal, kesebelasan SMA Dwijendra (Dwisma) kini tinggal selangkah lagi melangkah ke babak semifinal Grandfinal Liga Pelajar Bali Post (LPBP) IV/ 2008. Dwisma membuka peluang ke empat besar setelah membekap tim tangguh SMAN 1 Blahbatuh (Blasman) 2-1 (1-1) pada lanjutan pertandingan Grup A di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (20/2) kemarin. Hal. 19 Dua Kali

Jadwal Sabtu (21/2) Bali Post/eka

SMAN 1 Gerokgak vs SMAN 1 Kuta (15.00) SMKN 1 Negara vs SMAN 1 Bangli (16.30)

Renungan Tumpek Uduh

Lestarikan Alam Tak Ubahnya Rawat Diri Sendiri Setiap rerahinan gumi di Bali sesungguhnya mengandung ajaran atau pesan yang amat mulia. Termasuk, rerahinan Tumpek Uduh atau Tumpek Pengatag atau dikenal juga dengan sebutan Tumpek Wariga, Sabtu (21/2) hari ini. Rerahinan yang jatuh setiap enam bulan itu mengandung pesan pelestarian alam. Karena itu, alam perlu dirawat agar lestari. Mengawal atau melestarikan alam (makrokosmos) tak ubahnya merawat diri sendiri (mikrokosmos).

DOSEN IHDN Denpasar Drs. Made Girinata, M.Ag. dan Drs. Made Surada, M.A. Jumat (20/2) kemarin mengatakan, pada rerahinan Tumpek Uduh ini umat memuja Dewa Sangkara, manifestasi Tuhan penguasa tumbuh-tumbuhan. Tumbuh-tumbuhan yang diciptakan Ida Sang Hyang Widhi itu sangat berguna bagi kehidupan manusia. Karena itu, umat mesti bersyukur kepada Sang Pencipta, melalui ritual Tumpek Uduh atau Tumpek Wariga. Dalam konteks itu yang dipuja bukanlah tumbuh-tum-

BP/bud

I Gede Putu Kertia

Sikap JK Pacu Semangat Kader

Selangkah Lagi Dwisma ke Semifinal

BERSAMA - Tim Dwisma (depan) dan Tim SMAN 1 Blahbatuh (Blasman) foto bersama sebelum pertandingan LPBP, Jumat (20/2) kemarin.

DIRENCANAKAN ataukah karena kebetulan saja, I Gede Putu Kertia, S.E. mendadak diganti sebagai Dirut PDAM Karangasem, tepat dua jam sebelum ia digelandang polisi. Penggantinya, Plt. I Ketut Suta. Penggantian itu tepat dua jam sebelum KKM digerebek polisi. Serah terima jabatan dengan penyerahan SK Plt. kepada Suta digelar di Ruang Sekdakab Karangasem. Penyerahan SK Plt. kepada Suta dilakukan Sekdakab Karangasem Drs. Nengah Sudarsa, M.Si. Hal. 19 Nasib Apes

Capres

Grandfinal LPBP IV/2008

18

SEJUMLAH game online, website pergaulan, dan ruang chat memberdayakan dan memotivasi para remaja dalam perkembangan mereka. Hasil penelitian ini diumumkan baru-baru ini di pertemuan tahunan American Anthropological Assocation’s. Penelitian ini mempelajari para remaja selama 5.000 jam pengamatan selama tiga tahun. Lantas, bagaimana langkah orangtua semestinya?

Sehari Masuk Rp 6 M

Dua Jam Setelah Diganti Sebagai Dirut PDAM

DISITA POLISI Uang tunai Rp 15,647 miliar. 254 BPKB sepeda motor 13 BPKB mobil 260 bungkus emas perhiasan dan batangan. Dana diblokir Rp 141 miliar.

NOMOR 185 TAHUN KE 61

buhan, tetapi umat mengaturkan bakti kepada Tuhan yang telah memberi kekuatan atau kesuburan hidup berbagai tumbuhan. Pada Tumpek Uduh, umat umumnya mengaturkan sesajen pada pohonpohon produktif, seperti kelapa, pisang dan pohon buahbuahan lainnya - -mengucap puji syukur ke hadapan Tuhan. Pohon-pohon itu diupacarai mewakili tumbuh-tumbuhan yang lain, karena paling sering dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari atau paling ‘’dekat’’ dengan

kehidupan umat manusia. Girinata yang Dekan Fakultas Dharma Acarya IHDN ini menambahkan, tumbuh-tumbuhan atau pepohonan yang ada di alam semesta ini sangat membantu umat manusia. Bisa dibayangkan, jika umat hidup tanpa tumbuh-tumbuhan. Karena itu, ada etika dalam pemanfaatannya. Misalnya, ketika umat Hindu di Bali menebang pohon, ada etika yang mesti dijalankan. Hal. 19 Makna Simbolik

Jakarta (Bali Post) Sikap Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla (JK) yang siap maju sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2009 memacu semangat juang dan militansi kader Golkar hingga di tingkat kepengurusan paling bawah. ‘’Akan memacu semangat seluruh jajaran partai hingga kepengurusan paling bawah,’’ kata Ketua DPP Golkar Syamsul Muarif, Jumat (20/2) kemarin. Syamsul mengemukakan, sikap JK itu bersamaan dengan kegiatan DPD Golkar se-Indonesia yang sedang menyusun atau mempertimbangkan tu-

juh nama untuk diajukan ke DPP Golkar sebagai nominasi bakal capres dan cawapres Golkar. Tujuh nama tersebut akan disurvei oleh lembaga survei. Setelah itu, hasil survei disampaikan ke Rapat Pimpinan Nasional Khusus Partai Golkar setelah pemilu legislatif. Menurut Syamsul, wacana yang berkembang menunjukkan bahwa DPD Golkar menghendaki JK maju sebagai capres. Tetapi beberapa hari sebelumnya, JK belum bersikap karena adanya keputusan rapimnas bahwa pencalonan dilakukan setelah pemilu legislatif. Hal. 19 Perolehan Suara


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.