Edisi 13 Agustus 2010 | Balipost.com

Page 1

HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 16 AGUSTUS 1948 PERINTIS: K. NADHA

Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila

JUMAT PON, 13 AGUSTUS 2010

20 HALAMAN SEJAK 1948

Online :http://www.balipost.co.id http://www.balipost.com E-mail: balipost@indo.net.id HARGA LANGGANAN Rp. 60.000 ECERAN Rp 3.000

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

OPSI

Pesawat Wapres AS Patahkan Pesawat Lain Bali Post/edi

TANTANGAN EKONOMI - Diskusi dengan tema ‘’Menghadapi Tantangan Ekonomi Global Pengusaha Harus Ulet, Kreatif dan Mandiri’’ menghadirkan pembicara Satria Naradha, Viraguna Bagoes Oka, Gede Agus Hardyawan dengan moderator Bagus Sudibya.

Ekonomi Bali

Pertanian Harus Diproteksi

Bali Post/afp/dok

MENYENGGOL - Pesawat Air Force Two yang ditumpangi Wakil Presiden AS Joe Biden. Pesawat ini mengalami kecelakaan menyenggol pesawat lain ketika tinggal landas, Rabu (11/8). Namun tak ada korban pada peristiwa itu.

Denpasar (Bali Post) Kondisi perekonomian Bali saat ini sedang dalam fase transisi, di mana ketidakpastian paling terlihat dominan. Kondisi ini menuntut para pelaku usaha untuk tetap ulet, makin kreatif dan mandiri dalam menuju ekonomi Bali yang ajeg. Pemimpin Bank Indonesia (BI) Denpasar Jeffrey Kairupan menegaskan hal itu dalam Temu Responden Bank Indonesia Denpasar, Kamis (12/8) kemarin. Kata dia, dalam era informasi global seperti saat ini, keuletan, kreativitas, dan kemandirian adalah proses yang perlu terus dikembangkan. Terlebih pada lingkungan strategisnya yang terus-menerus mengalami perubahan mendasar. Menurutnya, setelah bergerak lamban selama triwulan I, ekonomi Bali tiga bulan dan enam bulan ke depan mulai memasuki fase makin optimis. Hasil survei responden terbaru Bank Indonesia (BI) Denpasar memperlihatkan hampir semua responden optimis melihat ekonomi Bali untuk tiga dan enam bulan ke depan. Responden yang digunakan dalam survei tersebut dari kalangan masyarakat biasa, pedagang, dan pelaku bisnis atau pengusaha. ‘’Hasil survei ini sesuai dengan perkembangan ekonomi Bali saat ini, di mana hingga triwulan II ekonomi Bali telah tumbuh sekitar 5,6 persen,’’ paparnya. Bila kondisi positif ini terus berlanjut, Jeffrey optimis ekonomi Bali tahun ini akan tumbuh hingga 6 persen. Kendati angka tersebut akan sedikit mengalami depresiasi, karena dampak dari kenaikan tarif dasar listrik (TDL) beberapa waktu yang lalu. Menurutnya, gambaran tahun sebelumnya menunjukkan pergerakan ekonomi Bali akan makin cepat memasuki triwulan III dan IV. ‘’Kredit perbankan saja sekarang ini sudah tumbuh sekitar 24 persen atau lebih tinggi dari target tahun ini yang sekitar 20 persen,’’ tambahnya. Temu responden dengan tema ‘’Menghadapi Tantangan Ekonomi Global Pengusaha Harus Ulet, Kreatif dan Mandiri’’ menghadirkan tiga narasumber yakni Pemimpin Umum Kelompok Media Bali Post (KMB) Satria Naradha, pemerhati perbankan dan UMKM I Gusti Viraguna Bagoes Oka, dan pemilik PT Grup Hardy’s Gede Agus Hardyawan. Hal. 19 Pertumbuhan Pincang

KOTA

2

PROTES disampaikan oleh PT Aria Multi Graphia atas tender ulang yang dilaksanakan Pemprov Bali soal label edar minuman beralkohol (mikol) tak dipermasalahkan Karo Humas dan Protokol Pemprov Bali, Kamis (12/8) kemarin. Kata Suardhika, Gubernur Bali memutuskan untuk melakukan tender ulang karena ada proses yang janggal dalam tender pertama. Dalam proses apa tender itu janggal?

KABUPATEN

4

BANYAKNYA jalan desa yang dibiarkan rusak parah di Buleleng kembali mendapat sorotan dari DPRD setempat. Pasalnya, jalan-jalan desa dibiarkan rusak selama bertahun-tahun, namun di sisi lain jalan-jalan yang menuju rumah pejabat malah diaspal dengan hotmix cukup berkualitas. Pejabat sudah lupa dengan rakyat?

Washington Pesawat resmi Wapres AS Joe Biden menggulingkan pesawat lain saat lepas landas, Rabu (11/ 8), dalam kecelakaan yang tidak menyebabkan korban, kata Angkatan Udara AS. Pesawat kepresidenan yang dijuluki Air Force Two tersebut membawa Joe Biden beserta istri, Jill, saat bergerak perlahan sebelum lepas landas dari Bandara West Hampton, negara bagian New York, 120 kilometer sebelah timur kota New York. ‘’Pesawat 757 itu mengakibatkan pesawat Piper Cub, yang berada berdekatan dengan area parkir Air Force Two, terangkat hingga menyebabkan sayap kiri Piper Cub rusak,’’ demikian pernyataan Angkatan Udara. Wapres AS berada dalam penerbangan, tidak ada korban dan tidak ada orang dalam Piper Cub. Boeing C-32, versi khusus dari 757, membawa keluarga Biden kembali ke Washington setelah berlibur bersama rekannya selama dua pekan di Hamptons, tempat berlibur musim panas yang terkenal bagi warga New York kalangan atas dan terletak di bagian timur New York, Long Island. (ant/rtr/afp)

Pelatihan Militer di Aceh untuk ke Jalur Gaza

Terorisme

Polri Bantah Susupkan Orang

Polisi Malaysia Tahan WNI

Jakarta (Bali Post) Juru bicara Hizbut Tahrir Indonesia Ismail Yusanto menyatakan bahwa peserta pelatihan militer di Aceh yang diduga sebagai latihan teroris sebenarnya untuk dikirim ke Jalur Gaza. ‘’Persiapan latihan militer di Aceh untuk jihad, karena adanya brutal Israel ke wilayah Palestina,’’ katanya, Kamis (12/8) kemarin. Mengenai ditemukannya sketsa peta Gedung Brimob Polda Jawa Barat oleh Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror, Ismail mengatakan hal itu yang harus diungkap. ‘’Itu merupakan rekayasa yang dibuat sedemikian rupa untuk menjerat Ustad Abu Bakar Ba’asyir. Sekarang ini yang kita saksikan,’’ katanya Ismail. Ismail mengatakan bahwa hal itu rekayasa karena adanya data orang yang disusupkan

dalam seluruh rangkaian kegiatan. Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Edward Aritonang membantah bahwa Polri ‘’menitipkan orang-orangnya’’ pada kamp pelatihan militer di Aceh. ‘’Berkali-kali saya katakan tidak ada titipan polisi, dan mengenai Sopian Tsauri memang adalah mantan anggota Sabhara Polres Depok yang sudah dipecat ketika pulang tugas dari Aceh tidak pernah masuk dinas,’’

Penculik Buang Bayi di Tong Sampah Bogor (Bali Post) Seorang bayi berusia dua bulan menjadi korban penculikan, Kamis (12/8) kemarin, saat dibawa ibunya menjemput kakak sulungnya dari sekolah. Namun, beberapa saat kemudian bayi itu ditemukan di tong sampah. Peristiwa berawal saat ibu bayi tersebut, Lisnawati (43), ingin menjemput anak pertamanya di SDN Bantar Jati sekitar pukul 09.00 WIB, sambil membawa bayinya, Ripi (2 bulan), yang digendong. Sekitar pukul 10.00 WIB, Lisnawati pulang sambil menangis karena bayinya diminta orang. ‘’Tiba-tiba, pulang langsung nangis dan anaknya sudah tidak ada. Waktu ditanya suaminya, dia menjawab tadi ada yang minta di jalan langsung dikasihkan,’’ kata Yohana, kakak Lisnawati. Hal. 19 Ada Perlawanan

katanya. Selanjutnya, kata Edward, Sopian direkrut Oman Abdul Rahman yang merupakan pelaku bom di Cimanggis yang sudah pernah ditangkap oleh Polri. ‘’Sopian kemudian dibawa ke Aceh untuk persiapan ke Jalur Gaza, kemudian balik ke Jakarta dan berusaha mencari logistik milik TNI/Polri dan berhasil memengaruhi dua anggota yang bertugas di bagian logistik Mabes Polri

untuk mendapatkan senjata disposal,’’ katanya. Kedua anggota yang terlibat untuk penyediaan senjata yang awalnya memang untuk ke Jalur Gaza tetapi kemudian untuk latihan teroris adalah Briptu Tatang Mulya dan Briptu Abdi Tunggal. ‘’Dua anggota Polri dan satu mantan anggota Polri sudah selesai berkasnya dan siap disidangkan terkait tindak pidana membantu teroris,’’ kata Edward. (ant)

Kontroversi Rekaman Ade-Ari Perlu Diperjelas Jakarta (Bali Post) Mantan Ketua Mahkamah Agung (MA) Bagir Manan mengatakan kontroversi ada tidaknya tentang rekaman percakapan Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ade Rahardja dengan Ari Muladi harus dijelaskan secara fair karena sudah masuk ke pengadilan. ‘’Harus dikatakan yang benar, apalagi kepada publik,’’ kata Bagir Manan, Kamis (12/8) kemarin. Menurut Bagir, jika tidak ada penjelasan maka hakim tidak mendapatkan keterangan yang cukup, sehingga putusan yang diambil bisa sesat. Jadi hakim dianggap mengorbankan keadilan, tetapi hakim kan memutus berdasarkan fakta dalam persidangan. Jadi jangan dianggap enteng soal ini. Dalam pemberitaan sebelumnya Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri dan Jaksa Agung Hendarman Supandji mengatakan rekaman pembicaraan antara Ade Rahardja dan Ari Muladi itu ada. Namun, Komisaris Polisi Parman, penyidik kasus Bibit-Chandra yang bersaksi di sidang Anggodo, mengatakan re-

kaman itu tidak ada. Padahal, dalam sidang sebelumnya, pihak Anggodo meyakini bahwa rekaman percakapan itu masih disimpan di Mabes Polri. Namun, Ari Muladi menolak keberadaan rekaman percakapan tersebut. Sejak awal menjalani pemeriksaan, Ari (Ari Muladi) sudah menyatakan bahwa rekaman percakapan antara dirinya dan Ade (Ade Rahardja) itu tidak ada. Dengan kontroversinya rekaman tersebut, Bagir mengatakan bahwa kedua pihak Kapolri dan Jaksa Agung melakukan tindakan unprofesional conduct. Bagir berpendapat Presiden seharusnya meminta pertanggungjawaban Kapolri dan Jaksa Agung atas kontroversi rekaman Ade Rahardja dan Ari Muladi ini. Kejaksaan Agung menyatakan soal barang bukti call detail records (CDR) atau transkrip perbincangan antara terdakwa suap Ari Muladi dan Deputi Penindakan KPK Ade Rahardja merupakan urusan Mabes Polri. Hal. 19 Tidak Pernah

Mengubur Kemiskinan di Bali (9)

Pengangguran Juga Jadi Masalah Miskin, sebuah predikat yang pasti dihindari setiap orang. Namun faktanya masih ada. Bahkan, di Pulau Bali yang pariwisatanya sangat maju, masyarakat miskin masih belum bisa dientaskan. Kemiskinan itu pula menyebabkan masyarakat terkebelakang secara pendidikan. Untuk mengurai penyebab kemiskinan dan langkahlangkah yang mesti diperlukan untuk mengentaskannya, Bali Post menggelar diskusi yang diadakan di kabupaten/kota di Bali. Diskusi ini dilaporkan bersambung hingga 16 Agustus 2010, tepat di usia 62 tahun Bali Post.

NOMOR 347 TAHUN KE 62

BUKAN perkara mudah mengubur kemiskinan di Bali. Meskipun Pemprov Bali telah menempatkan pengentasan kemiskinan sebagai prioritas pertama pembangunan Bali, namun barisan penduduk miskin masih cukup panjang. Berdasarkan data per Maret 2010, Provinsi Bali ‘’mengoleksi’’ 174.930 jiwa penduduk miskin. Jika dikomparasikan dengan populasi penduduk Bali yang mencapai 3,5 juta jiwa, maka persentase penduduk miskin itu berada di level 4,88 persen. Selain masalah penduduk miskin, Bali juga dibelit masalah pengangguran. Berdasarkan data terakhir, jumlah pengangguran 75.635 orang. Rinciannya, 11.718 orang penggangguran (15,49 persen) berkualifikasi lulusan universitas, 7.079 orang (9,36 persen) berkualifikasi akademi/diploma,

17.032 orang (22,52 persen) berkualifikasi SMK, 21.482 orang (28,40 persen) berkualifikasi SMA, 9.080 orang (12,00 persen) berkualifikasi SMP dan 9.244 orang (12,22 persen) berkualifikasi SD ke bawah. Lantas, apa langkah-langkah strategis yang ditempuh Pemprov Bali guna memangkas jumlah penduduk miskin dan pengangguran di Bali? Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Provinsi Bali Ir. I Nengah Suarca, M.Si. mengatakan jumlah penduduk miskin di Bali berfluktuasi dari tahun ke tahun. Hal itu erat kaitannya dengan kondisi perekonomian Bali yang sebagian besar tergantung dari sektor pariwisata. Dengan kata lain, keterpurukan sektor pariwisata yang terjadi pascatragedi bom Bali I dan II, memberi tamparan sangat telak

Astawa

Artadana

bagi perekonomian Bali secara menyeluruh. Bukan hanya pekerja di sektor pariwisata, juga mendatangkan dampak negatif bagi pekerja di sektor lainnya seperti industri kecil-menengah, perdagangan bahkan pertanian. Namun dengan kerja keras pemerintah bersama dunia usaha, maka ekonomi Bali berangsur-angsur mulai normal. Sejalan dengan itu, jumlah warga miskin juga berangsur-angsur berkurang.

Suarca

Kedua Nasional Kabid Pemberdayaan Usaha Ekonomi Masyarakat BPMPD Provinsi Bali Ir. Putu Astawa, MMA. menambahkan, penurunan jumlah penduduk miskin di Provinsi Bali sebesar 6.790 jiwa mampu memenuhi target yang dibebankan oleh pemerintah pusat yakni 6.360 jiwa. Hal. 19 Posisi Kedua

Jakarta (Bali Post) Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Marty Natalegawa mengatakan warga negara Indonesia (WNI) berinisial MA (Mustawan Ahbab) yang ditangkap di Malaysia (BP, 12/8) atas dugaan terlibat jaringan kelompok teroris internasional masih dalam pemeriksaan Polisi Diraja Malaysia. Kata Marty, Kamis (12/8) kemarin, perwakilan Kedubes Indonesia di Malaysia masih terus memantau dan berkoordinasi soal penangkapan MA. Seperti dilansir kantor berita Malaysia Bernama, WNI yang disebut-sebut memiliki nama Mustawan Ahbab (MA) ditangkap di Bukit Indah, Ampang, Selangor. Ia diduga terkait langsung dengan jaringan Aceh. Mustawan berprofesi sebagai marketing executive suatu perusahaan. Dia ditangkap bersama dua warga negara Malaysia lainnya yakni Sheikh Abdullah Sheikh Junaid selaku managing director di perusahaan sama. Selain itu, juga ditangkap Samsul Hamidi (34) yang disebut sebagai kontraktor. Hingga saat ini, Mabes Polri masih menunggu data terkait penangkapan itu dari Kementerian Luar Negeri. Hal. 19 Terkait Terorisme

Ba’asyir Tetap Tak Mau Jawab Pertanyaan Jakarta (Bali Post) Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Edward Aritonang menyatakan bahwa hingga saat ini Pimpinan Pondok Pesantren Al-Mu’min, Sukoharjo, Jawa Tengah, Abu Bakar Ba’asyir bersikukuh tidak mau menjawab pertanyaan penyidik. ‘’Ustad Abu Bakar Ba’asyir belum bersedia untuk menjawab pertanyaan penyidik meskipun sudah dicoba dan beliau bersikukuh mengatakan nanti saja di pengadilan,’’ katanya di Jakarta, Kamis (12/8) kemarin. Penyidik yang memeriksa Ba’asyir, katanya, saat ini fokus menggunakan alat bukti yang ditemukan dari keterangan para saksi yang sudah ada, untuk bisa berkasnya dirampungkan atau bisa diputuskan sebelum tujuh hari. Hal. 19 Alat Bukti


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.