Edisi 16 Juni 2010 | Balipost.com

Page 1

HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 16 AGUSTUS 1948 PERINTIS: K. NADHA

Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila

RABU KLIWON, 16 JUNI 2010

20 HALAMAN SEJAK 1948

Online :http://www.balipost.co.id http://www.balipost.com E-mail: balipost@indo.net.id HARGA LANGGANAN Rp. 60.000 ECERAN Rp 3.000

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

Hadapi Swiss, Spanyol Optimis

Ronaldo Gagal Bawa Portugal Raih Kemenangan Rustenburg Portugal gagal menaklukkan Pantai Gading, Selasa (15/ 6) malam kemarin. Mereka mengakhiri laga dengan mencatatkan hasil seri 0-0. Maskot Portugal Cristiano Ronaldo juga tidak tampil impresif. Sementara Didier Drogba, andalan Pantai Gading, dicadangkan dan baru bermain di pertengahan babak kedua. Kedua kesebelasan tampil menyerang. Namun semuanya kandas. Sempat terjadi insiden pada menit ke-21 yang melibatkan Cristiano Ronaldo dan Guy Demel. Wasit pun memberikan kartu kuning bagi keduanya. Tidak terlalu banyak peluang yang terjadi dalam pertandingan ini. Namun, Pantai Gading mampu mengim-

bangi permainan Portugal. Bahkan, tim besutan Sven Goran Eriksson ini tidak jarang menekan pertahanan anak buah Carlos Quaireoz. Bermain Imbang Demikian pula Slovakia belum mampu menundukkan Selandia Baru. Walaupun mendominasi penyerangan, Selandia Baru menahan imbang Slovakia 1-1. Slovakia berhasil unggul lebih dulu melalui Robert Vittek sebelum dibalas Winston Reid. Pertandingan babak penyisihan Grup F di Stadion Royal Bafokeng, Selasa malam kemarin, kedua kesebelasan saling serang. Hal.19 Menit Akhir

Jadwal Pertandingan Grup Rabu (16/6)

H

Honduras - Cili (Nelspruit) Rabu (16/6) Spanyol - Swiss (Durban)

Grup Kamis (17/6)

A

Afsel - Uruguay

(Pretoria)

Pkl. 19.30 wita Pkl. 22.00 wita Pkl. 02.30 wita Bali Post/afp

IMBANG - Pemain Portugal Cristiano Ronaldo (kiri) dan Ismael Tiote dari Pantai Gading pada pertandingan Grup G, semalam. Pada pertandingan itu kedua tim bermain imbang, 0-0.

DPR Setuju Tarif Listrik Naik

Dana Punia Pura Durga Kutri UPACARA Ngenteg Linggih, Padudusan dan Mulang Padagingan di Pura Durga Kutri, Gianyar akan dilaksanakan Sabtu, 26 Juni mendatang. Upacara yang baru pertamakali dilaksanakan sejak ratusan tahun lalu, sesuai putusan paruman sulinggih se-Kabupaten Gianyar. Sebagai wujud bakti umat, Bali Post membuka dompet dana punia mulai Rabu (2/6). Kepada masyarakat yang ingin madana punia dapat menghubungi Sekretariat Redaksi Bali Post di Jalan Kepundung 67 A Denpasar telepon (0361) 225764. Semoga Tuhan selalu membimbing umatnya menuju jalan kebenaran. IKrisna Yoga Alm Wasito Panji Tristanto & Almh Lanny Chandra Wasito , Dps I Nyoman Sujana Kel Budhi Rahardjo, Dps D Putra Jumlah penerimaan hari ini Jumlah penerimaan sebelumnya Jumlah penerimaan seluruhnya

Rp

100.000

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

50.000 50.000 50.000 50.000 300.000 2.860.000 3.160.000

FAKTA Minta Tebusan Rp 3 M, Penculik Anak Ditangkap Pekanbaru (Bali Post) Seorang pegawai perusahaan eksploitasi minyak asal Amerika Serikat yang beroperasi di Riau, PT Chevron Pacific Indonesia, ditetapkan sebagai tersangka sekaligus otak pelaku penculikan anak di Pekanbaru. Pegawai itu bernama Elfa Yanti dan telah menjadi karayawan di perusahaan minyak asing itu selama sembilan tahun dengan posisi sebagai staf komunikasi PT Chevron Pacific Indonesia yang berkantor di Rumbai, Kota Pekanbaru. ‘’Hasil pemeriksaan sementara ini menyebutkan Elfa Yanti merupakan penggagas dan menjadi otak penculikan dengan uang tebusan sebesar Rp 3 miliar dari orangtua korban,’’ ujar Kasat Reskrim Poltabes Pekanbaru Kompol Jhon Wesly Arianto, Selasa (15/6) kemarin. Dia menjelaskan, Elfa merupakan satu dari tiga tersangka pelaku lainnya masing-masing Abdul Hamid dan Hendro Proyogo yang mengaku menjadi orang suruhan Elfa, yang tidak lain merupakan tetangga rumah korban. Hal.19 Anak Tetangga

KOTA

2

DISPENDA Bali tampaknya masih setengah hati untuk menerapkan samsat online sebagaimana yang sudah diterapkan di Jawa Timur dan Makassar. Sistem ini tak menerapkan karena tak ingin memberikan pelayanan berlebihan kepada wajib pajak. Hal ini dikhawatirkan bisa membuat mereka menjadi manja. Terus, bagaimana dengan calo?

KABUPATEN

4

PROYEK pembangunan gedung DPRD Karangasem di lokasi bekas kantor Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Karangasem di Jl. Ngurah Rai, Amlapura, terancam mangkrak. Proyek itu mulai dikerjakan tahun 2007, namun sudah tiga tahun ini tak ada kelanjutannya. Ke mana lari uangnya?

NOMOR 290 TAHUN KE 62

Tarif Pelanggan 450-900 VA Tetap Jakarta (Bali Post) DPR-RI menyetujui tarif dasar listrik (TDL) bagi pelanggan semua jenis golongan berdaya 450 VA sampai 900 VA tidak terkena kenaikan per 1 Juli 2010. Persetujuan tersebut dicapai dalam rapat kerja Komisi VII DPR dengan Menteri ESDM Darwin Saleh. Rapat itu dipimpin Ketua Komisi VII DPR Teuku Riefky Harsya, Selasa (15/6) kemarin. Kesimpulan rapat adalah Komisi VII DPR menyetujui usulan pemerintah melaksanakan distribusi subsidi listrik Rp 55,1 triliun dengan pelanggan 450-900 VA tidak naik. Dengan opsi tersebut, maka pelanggan selain 450-900 VA akan naik antara 6-20 persen. Teuku Riefky mengatakan, pertimbangan DPR adalah pelanggan 450-900 VA baik golongan rumah tangga, bisnis, sosial, industri maupun pemerintah merupakan pelanggan kecil yang berdaya beli rendah, sehingga perlu dilindungi. ‘’Keputusan hari ini juga sesuai

kesimpulan raker Komisi VII DPR dengan Menteri ESDM sebelumnya yang menyebutkan kenaikan TDL tidak berlaku bagi pelanggan 450-900 VA,’’ katanya. Ia berharap kenaikan TDL tersebut bisa meningkatkan rasio elektrifikasi yang sampai saat ini masih tercatat 18,9 juta rumah tangga yang belum teraliri listrik, peningkatan pemakaian gas, batu bara dan panas bumi buat pembangkit, dan menurunkan susut daya. Hal.19 PKS Menolak

Anggodo Berupaya Lepas Tanggung Jawab

Bali Post/ade

Bibit Samad Riyanto

Didakwa Terima Suap

Hakim TUN Terancam Penjara Seumur Hidup Jakarta (Bali Post) Hakim Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) DKI Jakarta Ibrahim terancam hukuman penjara seumur hidup. Terdakwa diduga menerima suap Rp 300 juta dari pengacara Adner Sirait, terkait penanganan perkara yang diadilinya tersebut. Demikian dakwaan JPU Sardjono Turin di Pengadilan Tipikor, Selasa (15/6) kemarin. Dalam persidangan yang dipimpin majelis hakim Dju-

friadi, JPU Sarjono Turin membeberkan dakwaannya. Disebutkan, terdakwa telah menerima imbalan Rp 300 juta dari pengacara PT Sabar Ganda (SB) Adner Sirait. Atas imbalan tersebut, Ibrahim berjanji untuk menguatkan putusan PTUN atas sengketa tanah perusahaan milik pengusaha Darianus Langguk Sitorus. Transaksi suap ini berawal pada 31 Maret 2010 sekitar pukul 10.00 WIB. Terdakwa Ibrahim dan saksi

Harta Gayus Berlimpah

”Safety Box’’ Berisi Rp 74 M Jakarta (Bali Post) Kekayaan Gayus Halomoan Tambunan ternyata berlimpah. Polisi berhasil membongkar simpanan mantan pegawai pajak ini yang jumlahnya mencapai Rp 74 miliar. Kekayaan itu terdiri atas uang dan logam mulia. Harta Gayus itu disimpan dalam safety box miliknya di salah satu bank. Demikian dijelaskan Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol. Edward Aritonang, Selasa (15/6) kemarin. Harta senilai Rp 74 miliar terdiri atas uang tunai termasuk mata uang asing. Ada pula barang perhiasan milik Gayus yang disita. Menurut Edward, hingga saat ini penyidik terus melakukan penyidikan dari mana asal uang dan harta Gayus yang baru disita itu. Edward mengatakan untuk temuan Rp 74 miliar yang baru terungkap itu, Gayus bersikap tertutup. Hal.19 Banyak Lupa

Dana Aspirasi Diloloskan Bali Post/sep

RAPAT GABUNGAN - Menteri ESDM Darwin Zahedy Saleh (kanan) saat mengikuti rapat kerja gabungan dengan Komisi VII DPR bahas tarif PLN Selasa (15/6) kemarin.

Bibit-Chandra Bersaksi Jakarta (Bali Post) Rekayasa kriminalisasi terhadap dua Wakil Ketua KPK Bidang Penindakan, Chandra Marta Hamzah dan Bibit Samad Riyanto, makin terbuka lebar. Keduanya mengaku tidak kenal dan tak pernah bertemu dengan Ary Muladi. Bahkan, mereka juga tidak pernah menerima serta berada di lokasi penyerahan uang suap tersebut. Hal itu terungkap dalam persidangan perkara percobaan penyuapan dan upaya menghalangi penyidikan kasus korupsi dengan terdakwa Anggodo Widjojo di Pengadilan Tipikor, Selasa (15/6) kemarin. Hal.19 Tidak Kenal

Durban Menghadapai Swiss di partai perdana Piala Dunia, Spanyol kemungkinan akan tidak bisa menurunkan dua pemain terbaiknya, Fernando Torres dan Andres Iniesta. Dua bintang itu masih terbelit cedera menjelang partai yang berlangsung di Durban, Rabu (16/6) malam ini. Kendati demikian, dengan komposisi pemain yang sepenuhnya bertalenta tinggi, Spanyol tetap optimis di partai pertama tersebut. Reputasi sebagai juara Eropa membuat para pemain Spanyol tetap percaya diri turun lapangan. Kemenangan menghadapi Swiss mempunyai arti penting bagi tim ini untuk menghapus penampilan buruknya pada dua pertandingan terakhir kualifikasi. Sebagai juara Eropa, Spanyol menjadi favorit di Piala Dunia kali ini. Meski dua pemain bintangnya masih dibelit cedera, tetapi hampir semua lini permainan Spanyol dikenal solid. Tim ini dikenal mempunyai sisi pertahanan yang kuat, barisan tengah yang kompak dan penyerang yang bertalenta. Pelatih Vicente del Bosque tidak terlalu dipusingkan oleh cederanya Torres dan akan menurunkan David Villa sebagai striker tunggal di depan. Pemain ini akan didukung lima pemain tengah untuk berbagai suplai bola yang diperlukan penyerang. Meski Iniesta masih dibelit cedera, tetapi apabila memungkinkan ia akan diturunkan berdampingan dengan pemain berkualitas lainnya, Cesc Fabregas atau Juan Mata. Pemain asal klub Valencia ini akan siap apabila diturunkan Del Bosque. Pelatih ini tidak akan menemui kesulitan berarti menghadapi Swiss. Pada pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Moses Mabhina tersebut, Swiss tidak akan bisa menurunkan pencetak gol produktif dan kapten kesebelasan mereka, Alex Frei. Pemain ini menderita cedera engkel kaki. Swiss dikenal mempunyai kerja sama yang baik antarpemain tetapi jalannya menuju Afrika Selatan tidak terlalu mulus. Swiss juga kehilangan pengatur serangan Valon Behrami yang mengalami cedera betis. Jika pelatih Ottmar Hitzfield menurunkan formasi favoritnya 4-4-2, maka barisan depan Swiss akan diisi oleh pasangan Eren Derdiyok dengan Blaise Nkufo. Hal.19 Tanpa Kemenangan

Adner bertemu di depan kantor PT TUN DKI di Jalan Cikin Raya. Kemudian, keduanya dengan menggunakan mobil masing-masing meninggalkan kantor tersebut. Mobil keduanya lalu berhenti di Jalan Mardani Raya, Cempaka Putih Barat, Jakarta Pusat. Terdakwa menggunakan mobil Innova hitam dan saksi Adner menggunakan mobil Honda Jazz mengarah ke kawasan Rawasari, Jakarta Pusat.

Selanjutnya, pengacara Adner Sirait mengambil tas plastik warna hitam dari mobilnya dan menyerahkan kepada terdakwa. Kemudian, terdakwa Ibrahim disergap sejumlah petugas KPK. Dari penangkapan itu, diketahui tas plastik hitam itu berisi uang senilai Rp 300 juta. Uang terdiri atas 24 lembar pecahan Rp 50 ribu dan sisanya uang pecahan Rp 100 ribu. Hal.19 Pihak Tergugat

Besarnya Tak Dipatok Jakarta (Bali Post) Badan Anggaran (Banggar) DPR secara resmi menyetujui usulan dana aspirasi yang kini berganti nama menjadi Program Percepatan dan Pemerataan Pembangunan Daerah (P4D). Persetujuan itu diambil dalam rapat kerja bersama Menteri Keuangan, Menteri PPN/Kepala Bappenas, dan Plt. Bank Indonesia, di Gedung MPR/DPR, Jakarta, Selasa (15/6) kemarin. Setelah terjadi perdebatan akhirnya menghasilkan kompromi dengan syarat dana tersebut tidak dipatok Rp 15 miliar tetapi disesuaikan dengan kondisi keuangan negara. Hal.19 Tidak Berubah


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.