HARIAN UNTUK UMUM TERBIT SEJAK 16 AGUSTUS 1948 PERINTIS: K. NADHA
CMYK
Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila
RABU KLIWON, 21 JULI 2010
20 HALAMAN SEJAK 1948
NOMOR 324 TAHUN KE 62 Online :http://www.balipost.co.id http://www.balipost.com E-mail: balipost@indo.net.id HARGA LANGGANAN Rp. 60.000 ECERAN Rp 3.000
TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418
Uang Baru
Anggodo Minta Maaf
Cium Tangan Wisnu Subroto Jakarta (Bali Post) Anggodo Widjojo menyatakan kesedihannya ketika temannya, Wisnu Subroto, dikait-kaitkan dalam kasus kriminalisasi pimpinan KPK. Ia pun minta maaf kepada Wisnu yang dinilainnya tak ada sangkutpautnya dengan kasus yang menjeratnya. ‘’Saya mohon doa restu dan mohon maaf,’’ kata Anggodo pada sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Selasa (20/7) kemarin. Anggodo juga memohon doa restu agar dapat melewati persidangan yang sedang dihadapinya serta perkara yang menjerat dirinya tersebut bisa menjadi terang-benderang. Anggodo juga mengemukakan bahwa dirinya memohon maaf karena telah
OPSI Andi Nurpati Diberhentikan Tidak Hormat
membuat temannya yaitu Wisnu Subroto, yang tidak tahu apa-apa menjadi terlibat dengan kasus yang menjerat dirinya. ‘’Banyak teman saya menjadi korban,’’ katanya. Menurut Anggodo, sama sekali tidak terbukti bahwa terdapat adanya hal yang kerap disebut-sebut sebagai rekayasa kriminalisasi pimpinan KPK. Setelah mengucapkan perkataan tersebut, Anggodo juga beranjak dari
tempat duduknya di bagian sebelah kiri majelis hakim dan segera mendatangi Wisnu. Kemudian, Anggodo segera mengulurkan dan mencium tangan Wisnu Subroto. Saat Wisnu beranjak dari kursi dan akan meninggalkan ruang sidang, ia juga sempat melambaikan tangan ke arah Anggodo dan tim kuasa hukumnya. Akui Pembicaraan Mantan Jaksa Agung
Muda Intelijen Kejaksaan Agung Wisnu Subroto mengakui bahwa memang terdapat pembicaraan antara dirinya dengan Anggodo Widjojo seperti rekaman yang diputar di MK, November 2009. ‘’Sebelum rekaman itu diputar, saya sudah mengatakan kepada wartawan memang ada pembicaraan itu,’’ kata Wisnu ketika memberikan kesaksian dalam sidang Anggodo. Hal.19 Bertemu Anggodo Bali Post/ant
Jakarta (Bali Post) Ketua Dewan Kehormatan Komisi Pemilihan Umum (DK KPU) Jimly Asshiddiqie mengatakan sebenarnya Andi Nurpati diberhentikan secara tidak hormat dari keanggotaan KPU setelah terbukti bergabung dengan Partai Demokrat. ‘’Dalam rekomendasi, kami menyatakan bahwa pemberhentian Andi Nurpati adalah karena pelanggaran. Pemberhentian karena pelanggaran itu konotasinya sama dengan pemberhentian secara tidak terhormat,’’ kata Jimly dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi II DPR di Gedung MPR/DPR, Selasa (20/7) kemarin. Hal.19 Tidak Diatur
UANG BARU - Dua pegawai bank memperlihatkan contoh uang baru keluaran 2010 pecahan Rp 10.000 . Pemerintah juga mengeluarkan uang pecahan Rp 1.000 (koin), Selasa (20/7) kemarin.
DPR Bentuk Timwas Elpiji Jakarta (Bali Post) DPR merencanakan membentuk tim pengawas (timwas) elpiji menyusul banyaknya kasus ledakan akibat kebocoran gas, baik dari tabung gas ukuran 3 maupun 12 kilogram. ‘’Kami sudah menjadwalkan rapat pimpinan pekan depan khusus untuk membahas pembentukan timwas elpiji tersebut,’’ ujar Wakil Ketua DPR Anis Matta, Selasa (20/7) kemarin. Menurutnya, banyaknya kasus ledakan akibat penggunaan tabung elpiji tidak dapat dibiarkan begitu saja, apalagi dari kasus-kasus tersebut juga sudah menelan banyak korban jiwa. Wakil Ketua Komisi VI DPR Aria Bima menyatakan bahwa usul pembentukan timwas elpiji sudah pernah disampaikan dalam sidang paripurna, namun tidak ada respons dari pimpinan DPR. Dia mengatakan kasus ledakan tabung gas ini harus mendapat perhatian serius dari DPR, bukan sekadar dilimpahkan pada komisi-komisi di DPR. ‘’Kalau di komisi, kami sudah melakukan tugas pengawasan. Dalam kasus ini perlu sikap dari DPR sebagai lembaga,’’ tegas Aria Bima. (kmb4)
FAKTA
Keledai Terjun Payung Moskow Keledai terjun payung, barangkali baru pertama kali terjadi di dunia. Peristiwa itulah yang membuat terkejut orang-orang yang berlibur di pantai Rusia ketika mereka melihat keledai melayang-layang di langit biru di atas pantai Laut Azov di Rusia Selatan pekan lalu, kata polisi, Selasa (20/7) kemarin. Hewan itu, yang terikat pada parasut, melenguh ketakutan saat dia terbang berkeliling di atas kepala orang yang berlibur dan sedang menikmati sinar matahari di satu pantai di Desa Cossack, Golubitskaya, wilayah Krasnodar. Hal.19 Aksi Komersial
LENSA
Bali Post/ade
CIUM TANGAN - Anggodo Widjojo mencium tangan Wisnu Subroto ketika sidang di Pengadilan Tipikor, Selasa (20/7) kemarin.
Minta Rekaman Tak Diputar Jakarta (Bali Post) Mantan Jaksa Agung Muda Kejaksaan Agung (Jamintel Kejakgung) Wisnu Subroto mengaku trauma setelah rekaman pembicaraan antara dirinya dan Anggodo Widjojo diperdengarkan di Mahkamah Konstitusi (MK), November 2009. ‘’Diputarnya rekaman itu memengaruhi kejiwaan saya,’’ kata Wisnu saat memberikan ke-
saksian di Pengadilan Tipikor dengan terdakwa Anggodo Widjojo, Selasa (20/7) kemarin. Menurutnya, rekaman itu sungguh-sungguh membuatnya merasa trauma dan ia juga mengutarakan harapannya agar rekaman itu tidak usah lagi diperdengarkan di Pengadilan Tipikor. Apalagi, ujar Wisnu, dirinya berasal dari keluarga amtenar
(priyayi) yang selalu ditekankan untuk menjaga kehormatan. Pada bagian lain kesaksiannya, Wisnu juga mengemukakan bahwa rekaman itu sangat memengaruhi kehidupan keluarganya sehingga anaknya pernah pergi dari rumah dan tidak kembalikembali selama jangka waktu dua hari. ‘’Padahal saya memang tidak terlibat apa
pun,’’ kata Wisnu. Dalam persidangan tersebut, jaksa Bagian Intelijen Kejaksaan Agung Irwan Nasution juga mengemukakan bahwa rekaman tersebut juga memengaruhi kehidupan batin keluarganya yang bertempat tinggal di Medan. Ia menilai bahwa berbagai media massa seakan-akan sudah menghukumnya terlebih dahulu. (ant)
Antasari Azhar Ikut Terseret
Bali Post/ant
PENEMBAK JITU - Sejumlah anggota Brimob membidik sasaran menggunakan senjata jenis SS1 saat berlangsung program latihan penembak jitu, di Markas Brimob Kompi 2 Detasemen Pelopor A, di Semarang, Jateng, Selasa (20/7) kemarin. Latihan penembak jitu yang diikuti 100 personel pilihan itu akan berlangsung selama dua pekan dengan tujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak anggota Brimob.
KOTA
2
MESKI sejumlah sopir sempat ditahan Polda Bali gara-gara demo anarkis beberapa waktu lalu, ternyata tak membuat Paguyuban Jasa Wisata Bali (PJWB) keder. Mereka kembali berdemo ke Kantor Gubernur Bali, Selasa (20/ 7) kemarin. Tuntutan sopir yang tergabung dalam PJWB nyaris sama dengan sebelumnya mendesak Gubernur Bali untuk mencabut 500 izin baru (250 izin operasional dan 250 unit izin prinsip). Terus, ada apa Gubernur kecewa?
KABUPATEN
Bali Post/ant
KETUT SUDIHARSA - Mantan Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) I Ketut Sudiharsa saat sidang di Pengadilan Khusus Tipikor, Selasa (20/7) kemarin.
Jakarta (Bali Post) Nama Antasari Azhar ikut terseret perkara terdakwa perkara percobaan penyuapan dan upaya merintangi penyidikan KPK atas kasus korupsi Anggodo Widjojo. Pasalnya, mantan Ketua KPK itu diduga mengetahui rekayasa kriminalisasi yang dirancang Anggodo terhadap Wakil Ketua KPK Bibit Samad Riyanto dan Chandra Marta Hamzah. Majelis hakim pun bersedia untuk segera mengeluarkan penetapan untuk menghadirkan Antasari dalam sidang perkara ini. Hal itu diungkapkan hakim ketua Tjokorda Rai Suamba sebelum menutup sidang yang berlangsung di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (20/7) kemarin. Rencana menghadirkan Antasari, awalnya diungkapkan anggota tim penasihat hukum Anggodo, OC Kaligis. Pengacara senior itu berusaha meyakinkan majelis hakim bahwa keterangan Antasari perlu didengar untuk memperjelas duduk perkara yang didakwakan kepada Anggodo. Dijelaskan pembela Anggodo tersebut, Antasari pernah menyatakan kesediaannya untuk bersaksi di persidangan tersebut. ‘’Saya pernah bertemu Antasari di Rutan Mabes Polri pada Minggu (18/7) lalu. Dia mau bersaksi untuk kasus ini,’’ ungkap Kaligis. Hal.19 Kesanggupan Antasari
4
UNTUK memuluskan proyek yang dikerjakan investor-investor besar di Buleleng Barat, para perbekel, BPD, dan klian desa pakraman di Kecamatan Gerokgak diminta untuk menandatangani pernyataan. Inti dari pernyataan tersebut antara lain berisi kesediaan perbekel dan tokoh-tokoh masyarakat tersebut untuk memuluskan investasi di wilayah Buleleng Barat. Ada apa di balik ini?
56 Perusahaan Masuk Daftar Hitam KLH Denpasar (Bali Post) Tercatat 56 perusahaan di Indonesia masuk daftar hitam Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) karena dinilai tidak mendukung upaya-upaya penyelamatan lingkungan. Menteri Lingkungan Hidup Prof. Dr. Ir. Gusti Muhammad Hatta mengatakan itu di sela-sela Seminar ‘’Peran Bank dalam Keberlanjutan Masa Depan Bumi Kita’’ di Hotel Kartika Plaza, Kuta, Selasa (20/7) kemarin. Terkait masih banyaknya perusahaan berkategori hitam itu, katanya, KLH terus-menerus melakukan pendekatan berupa pembinaan agar mereka lebih memperhatikan aspek penyelamatan lingkungan
dalam mengelola perusahaannya. Apabila perusahaan itu tetap membandel maka langkah hukum harus ditegakkan, baik secara pidana maupun perdata. Menyikapi pelanggar yang masuk daftar hitam itu, Hatta mengatakan, lebih cenderung menerapkan sanksi perdata lebih dahulu. Jika perusahaan bersangkutan tidak mau melaksanakan baru dikenai sanksi pidana. ‘’Ada perusahaan yang diwajibkan membayar denda Rp 30 miliar dan belum lama ini kita juga memenangkan gugatan di Pengadilan Jakarta Utara dengan menghukum perusahaan yang melanggar membayar hingga 20 miliar,’’ katanya. (kmb13)
Bali Post/edi
BUMI KITA - Menteri Lingkungan Hidup Prof. Dr. Ir. Gusti Muhammad Hatta (kiri) saat Seminar ‘’Peran Bank dalam Keberlanjutan Masa Depan Bumi Kita’’ di Kuta, Selasa (20/7) kemarin.
SEA Games di Sumsel dan DKI Jakarta (Bali Post) SEA Games XXVII tahun 2011 hampir pasti digelar di DKI dan Sumatera Selatan (Sumsel), bukan di empat provinsi sebagaimana rencana semula. Demikian hasil Rapat Kabinet Terbatas dengan KONI Pusat, Gubernur dan KONI Daerah Sumsel yang dipimpin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. ‘’Presiden memberi arahan agar SEA Games digelar di DKI dan Sumatera Selatan, dengan pertimbangan efisiensi. Namun keputusan resminya nanti tunggu rapat minggu-minggu ini yang akan dipimpin Wakil Presiden,’’ kata Ketua Umum KONI Pusat Rita Subowo, Selasa (20/7) kemarin. Semula SEA Games XVVII direncanakan dilaksanakan di empat provinsi, yaitu DKI Jakarta, Sumsel, Jabar, dan Jateng. Dengan adanya arahan yang jelas dari Presiden tersebut hampir dapat dipastikan akan digelar di dua provinsi itu. ‘’Yang pasti Sumsel menjadi tuan rumah, karena upacara pembukaan dan penutupan SEA Games XXVII dipastikan dilaksanakan di Palembang, Sumsel,’’ tambah Rita. Ketua KONI Sumsel Mudai Madang menyatakan saat ini Sumsel sedang membangun sebelas gedung atau stadion olahraga baru. Dana untuk pembangunan fasilitas olahraga baru tersebut berjumlah total Rp 1,6 triliun. Dia tegaskan bahwa dana ini bukanlah dana APBD. Tentang upacara pembukaan dan penutupan, Mudai menyatakan akan dibuat lebih baik ketimbang SEA Games Laos 2009. ‘’Kami akan mendapat bantuan kembang api dari Cina,’’ lanjut Mudai. Menurut rencana upacara pembukaan SEA Games XXVII akan dilaksanakan 11 November 2011. Sementara upacara penutupan berlangsung 20 November 2011. (ant)