Edisi 12 Juli 2010 | Suluh Indonesia

Page 1

Redaksi/Sirkulasi/Iklan: GEDUNG PERS PANCASILA Jl. Gelora VII No. 32 Palmerah Selatan Jakarta Pusat. Tlp: 021-5356272, 5357602 Fax: 021-53670771

No.131 tahun IV Senin, 12 Juli 2010 8 Halaman

Free Daily Newspaper

Layanan Antar Rp. 35.000/bulan (Jabodetabek)

Kredit Lambat Terserap

BNI Bidik Industri Daerah

Tingkatkan Kinerja HSE

DIREKTUR Umum BNI Gatot M. Suwondho mengatakan penyerapan kredit masih lamban, terutama di sektor infrastruktur dan energi. “Memang undisbursed loannya masih cukup tinggi...hal. 1

DIREKTUR Utama BNI Gatot M. Suwondo mengatakan dalam dua tahun kedepan pihaknya akan fokus memfasilitasi pembiayaan bagi industri unggulan daerah. “Kita sedang mempelajari...hal. 2

DEWAN Komisaris PT Pertamina EP meminta direksi lebih meningkatkan kinerja health, safety and environment (HSE) atau kesehatan, keselamatan,dan lingkungan sebagai persiapan...hal. 3

Pengemban Pengamal Pancasila

www.suluhindonesia.com

Piala Dunia 2010

Jerman Raih Hadiah Hiburan

Suluh Indonesia/ap

Idham Chalid Tutup Usia JAKARTA - Mantan Ketua MPR/DPR periode 19721977, Dr. KH Idham Chalid wafat pada usia 88 tahun sekitar pukul 08.00 WIB di rumah almarhum di Pesantren Daarul Ma’arif, Cipete, Jaksel, kemarin. Idham Chalid merupakan tokoh kharismatik dengan berbagai macam prestasi antara lain Ketua Dewan Pertimbangan Agung (DPA), pendiri PPP dan mantan K e t u a U m u m PBNU termuda sekaligus terlama selama tiga periode. Sebelum wafat, selama sembilan tahun berjuang melaIdham wan penyakit stroke yang dideritanya. Tahun lalu, ia juga terkena serangan jantung hebat. Beberapa tokoh nasional dan mantan pejabat tampak hadir di rumah duka. Wapres Boediono tampak melayat di rumah duka. Menurut Wapres, almarhum adalah ulama besar sekaligus politisi yang menyejukkan. ‘’Beliau adalah ulama dan politisi yang menyejukkan. Itu pendapat saya,” katanya Sementara itu, Presiden

Susilo Bambang Yudhoyono direncanakan akan melayat almarhum hari ini. Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha menyatakan, Presiden Yudhoyono akan hadir menyampaikan belasungkwa secara langsung sekaligus memanjatkan do’a kepada almarhum sebelum jenazah diberangkatkan ke Pesantren Daarul Quran di Cisarua, Bogor untuk dimakamkan. Ketua U m u m PBNU Said Aqil Siroj menyampaikan bela sungkawa dan mengimbau semua warga NU mend o a k a n Chalid tokoh yang selama 28 tahun memimpin organisasi masyarakat terbesar di tanah air itu. ‘’Atas nama PBNU kami mengucapkan bela sungkawa yang sedalam dalamnya dan mengimbau warga Nahdliyin (sebutan untuk warga NU) ikut berdoa untuk beliau,” katanya. Idham Chalid lahir di Setui, Kotabaru, Kalsel, 27 Agustus 1922. Anak sulung dari lima bersaudara itu meninggalkan 16 orang anak, 35 cucu, dan tujuh cicit. (har)

MEDALI - Penjaga gawang Jerman Manuel Neuer bersama rekan-rekannya melambaikan tangan setelah menerima medali juara ketiga Piala Dunia 2010 di Stadion Nelson Mandela Bay,Port Elizabeth, kemarin.

Direspon Positif

Kapolri dari Luar JAKARTA - Ketua DPR Marzuki Alie mendukung wacana pemilihan Kapolri diambil dari luar jajaran perwira polisi aktif. ‘’Sekarang ini kita masih berpegang pada UU Kepolisian yang didalamnya mengatur bahwa Kapolri diambil dari jajaran institusi kepolisian, tetapi kalau Presiden dan DPR sepakat bahwa tidak harus maka hal itu mungkin saja dilakukan,” katanya di Jakarta, kemarin. Menurut Marzuki, ketentuan yang mensyaratkan bahwa calon Kapolri harus diambil dari jajaran kepolisian bisa saja dihapus, jika pemerintah dan DPR berkeinginan merevisi UU Kepolisian tentang pasal itu. Namun saat ditanya

kemungkinan ketentuan itu bisa berlaku untuk pergantian Kapolri tahun ini, Marzuki mengatakan hal itu sangat tergantung kesepakatan pemerintah dengan DPR apakah melakukannya dengan cara revisi UU atau pemerintah cukup mengeluarkan perppu. ‘’Nah apakah kondisi saat ini sudah bisa dikategorikan sebagai keadaan mendesak, itu yang bisa menilai pemerintah sendiri, karena yang berwenang mengeluarkan perppu tentunya pemerintah,” jelasnya. Yang jelas, kata dia, saat ini proses pemilihan Kapolri menjelang berakhirnya jabatan Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri masih berpe-

gang pada UU Kepolisian yang mengamanatkan bahwa kapolri harus dari jajaran internal kepolisian. Kendati demikian, usulan yang diawali anggota Komisi III DPR Nurdiman Munir ini ditangapi positif Marzuki Alie. Marzuki mengatakan dirinya dapat memahami alasan dari wacana tersebut yang didasari sorotan terhadap sejumlah persoalan di tubuh Polri yang datangnya dari para personel di Polri sendiri. Ia mengatakan, jika keinginan ini mendapat respon positifi dari banyak pihak, maka pemerintah bisa membahasnya bersama DPR. ‘’Jika Presiden menginginkan, bisa saja,’’ katanya. (har)

ICW Harus Tetap Kritis JAKARTA - Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar mendukung agar Indonesia Corruption Watch (ICW) tetap menyuarakan suara kritisnya dalam mendukung langkah-langkah pemberantasan korupsi di Indonesia. ‘’Kami memberikan support moral kepada ICW agar tetap kritis,” katanya di Jakarta, kemarin. Menurut Patrialis, pemerintah tidak pernah merasa berkecil hati dengan adanya berbagai suara kritikan dari masyarakat termasuk ICW. Berbagai kritikan tersebut, lanjutnya, tentu saja masih harus diklarifikasi terlebih dahulu kebenarannya. Namun, ujar Menkumham, ICW merupakan bagian dari warga masyarakat yang memiliki fokus bagaimana agar korupsi benarbenar bisa diberantas di negara ini. Selain itu, Patrialis juga mengemukakan, pihaknya benarbenar sangat menyayangkan dan prihatin terhadap peristiwa yang menimpa Tama S Langkun. Oleh karenanya, ia juga meminta agar pihak kepolisian agar segera bisa mengungkap siapa

pelaku penyerangan sang aktivis tersebut. Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saefudin mengatakan, sudah saatnya negara harus memberikan perlindungan khusus bagi mereka yang berjuang dalam penegakan HAM dan antikorupsi. Untuk itu, diperlukan sebuah UU yang dibuat untuk menjamin pelindungan bagi mereka yang berjuang dalam penegakan HAM dan anti-korupsi. ‘’Sudah mendesak dibuat RUU perlindungan bagi pembela HAM, anti-korupsi, dan lain-lain. Sehingga mereka bisa dapat perlindungan negara,” katanya. Lukman mengatakan, sebenarnya RUU tentang perlindungan terhadap aktivis sudah disusun DPR, tetapi RUU itu mengendap dan tidak pernah dituntaskan. Oleh karena itu, kasus penganiayaan terhadap aktivis antikorupsi itu bisa menjadi momentum untuk memunculkan kembali RUU pembahasan dan penyelesaian RUU ini. ‘’Sekarang perlu finalisasi penyempurnaannya,” tegasnya. (har)

MOS Harus Hindari Kekerasan JAKARTA - Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas), Muhammad Nuh melarang adanya kekerasan saat masa orientasi kesiswaan (MOS) berlangsung dalam memasuki ajaran baru 2010/2011 yang dimulai hari ini. ‘’Orientasi kesiswaan itu penting untuk menanamkan kepribadian kepada siswa dan memberikan pengenalan kepada siswa baru tentang sekolahnya dan temantemannya,” katanya usai melayat di kediaman almarhum KH Idham Chalid di Cipete, Jakarta, kemarin. Saat ini, kata dia, pihaknya tengah mengembangkan pendidikan yang berkarakter tanpa harus ada kekerasan pada

ajaran baru ini. Menurut Nuh, tradisi yang kurang baik itu lebih baik ditinggalkan karena akan memberikan dampak yang buruk terhadap siswa. ‘’Tradisi kekerasan harus dihentikan. Saat ini perlu pengembangan pendidikan berkarakter, seperti santun, wawasan luas dan lainnya,” ucapnya. Ia berharap Dinas Pendidikan yang ada di Kabupaten/ Kota melakukan pengawasan terhadap orientasi kesiswaan di sekolah-sekolah. ‘’Kalau ada kepala sekolah yang melaksanakan orientasi kesiswaan dengan kekerasan, maka akan dikenakan sanksi. Sanksinya berupa teguran atau sanksi

lainnya,” tegas Nuh. Sementara itu, beberapa orang tua siswa SMPN 75 Jakbar mengharapkan, kegiatan siswa baru yang disebut sebagai masa orientasi siswa (MOS) harus menghindari aksi yang membuat siswa baru tertekan secara psikologis. Menurut Sony, salah satu orang tua siswa, kekerasan selama MOS sudah menjadi hal yang tabu untuk dilakukan, karena tidak memberikan ruang yang kondusif bagi anak. ‘’MOS di sekolah-sekolah sebaiknya lebih mengacu pada tujuan memperkenalkan program pendidikan dan lingkungan sekolah kepada para siswa baru,” katanya. (ant/son)

PORT ELIZABETH - Jerman tampil mengesankan dalam pertandingan perebutan posisi ketiga Piala Dunia, dengan menggulung Uruguay 3-2 pada laga terakhir di Stadion Nelson Mandela Bay, Port Elizabeth, Afsel, kemarin. Pemain tengah Jerman Sami Khedira memastikan kemenangan timnya melalui sundulan kepala delapan menit menjelang bubaran pertandingan sehingga menggagalkan penampilan terbaik Uruguay di Piala Dunia sejak tim itu meraih piala 60 tahun yang lalu, saat pertamakalinya Piala Dunia digelar. Hasil posisi ketiga Piala Dunia tersebut bagi Jerman merupakan yang kedua kalinya, setelah empat tahun lalu Jerman menjadi tuan rumah Piala Dunia. Dalam pertandingan tersebut, Jerman unggul lebih dulu pada menit ke-19 melalui gol yang dicetak Thomas Mueller, namun Uruguay mampu menyamakan kedudukan sembilan menit kemudian melalui Edison Cavani. Selanjutnya, Uruguay berbalik unggul setelah Diego Forlan menjebol gawang Jerman pada menit ke-51, namun pemain belakang Jerman Marcell Jansen juga mampu menyamakan kedudukan lima menit kemudian. Khedira akhirnya memastikan kemenangan Jerman yang kali ini tnpa diperkuat Miroslav Klose. Dengan gol yang dibuat masing-masing, maka Mueller dan Forlan bergabung bersama Wesley Sneijder dan striker Spanyol David Villa di daftar pencetak gol terbanyak sementara dengan lima gol. ‘’Ini bukan saja penghargaan bagi tim tapi juga bagi seluruh 23 pemain di sini karena kami mampu memberikan penampilan yang terbaik dan mampu mempertahankan kualitas kami. Di sini kami bisa menyelesaikan dengan baik tapi waktu mendatang kami ingin mendapatkan tingkat yang lebih tinggi,” kata pemain berdarah Tunisia ini. Disinggung tentang usahanya yang hampir saja mencetak gol, Forlan mengatakan kurang beruntung. ‘’Itu hanya kurang beruntung, kami bermain lebih baik pada babak kedua tapi kami membuat sejumlah kesalahan dan akhirnya kemenangan di bawa oleh lawan, saya cukup lelah dan ini sudah selesai sekarang. Kami ingin mencapai final, itu tidak mungkin, tapi kami telah melakukan yang terbaik dalam setiap permainan, sekarang saatnya untuk istirahat,” tambahnya. Dini hari tadi, dua raksasa Eropa Spanyol dan Belanda saling berhadap untuk merebut tahta tertinggi sepak bola sejagat. (ant)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.