Juros pkk maba 2016 h2

Page 1

JURNAL PKK MAHASISWA BARU UB

Kavling 10

Tulis dan Kabarkan!

EDISI 2

RABU

31 Agustus 2016

Teknik Sanggah Ada Perpeloncoan Maba berjalan menunduk, mematuhi instruksi panitia.

MALANG-KAV.10 Dalam rangkaian PKK MABA di Fakultas Teknik (FT), sekitar 1000 mahasiswa baru Fakultas Teknik yang berasal dari delapan jurusan berjalan satu baris dengan langkah cepat. Mereka berjalan dengan kepala menunduk, memandang ke bawah, diselingi teriakan panitia. “Jangan ada yang melihat ke depan, pandangan ke bawah semua,” teriak salah satu panitia saat mobilisasi sedang berlangsung. Perintah tersebut langsung dilaksanakan. Sekali waktu ada maba melirik ke arah lain, panitia langsung memberi teguran. Panitia menyebut kondisi seperti itu memang sengaja dibuat unuk melatih mental mahasiswa baru. Mereka membantah adanya penerapan metode perpeloncoan. Selain itu panitia juga bermaksud agar para mahasiswa tetap fokus dan tidak terpengaruh cemoohan orang-orang di sekitar. “Mereka berjalan tunduk diharapkan agar melakukan berbagai hal tidak tolah toleh, itu sebuah tujuan,” jelas Slamet Wahyudi, Wakil Dekan III FT. Ini juga, kata Slamet, untuk menegaskan prinsip yang dimiliki Fakultas Teknik dibanding fakultas lainnya.

Potongan rambut tipis 1 cm tetap menjadi identitas bagi para mahasiswa baru laki-laki. Humas PKK MABA FT Helmy Ardyan menjelaskan bahwa esensi model cukur ini sebagai wujud persamaan, kebersamaan dan sama rata. “Ini bukan tradisi, hanya saja masih terus dilakukan karena metode tersebut dinilai berhasil mencapai tujuan yang diharapkan,” tambahnya. Pemandangan menarik juga terlihat dalam barisan para maba. Barisan dibedakan antara mahasiswa wanita dan pria. Panitia wanita yang bertuga untuk mengoordinasi maba wanita. Perlakuan gender ini diterapkan sebab ada perbedaan kondisi mental antara pria dan wanita dalam menerima instruksi. Rangkaian acara penyambutan mahasiswa baru tahun 2016 hari ini (31/8) kembali berlangsung. Panitia berharap dengan pelaksanaan PKK MABA, para maba sudah memiliki bekal untuk mental mereka saat di dunia kerja. “Bukan menciptakan situasi pressure, tetapi menciptakan kondisi yang nanti hasilnya dapat sesuai,” tambah Wakil Dekan III Slamet. (znr/eff)

UNIT AKTIVITAS PERS KAMPUS MAHASISWA UNIVERSITAS BRAWIJAYA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.