Momen pemilihan rektor bisa jadi merupakan hal yang paling
diminati oleh mahasiswa maupun pegawai di sebuah universitas.
Karena seperti halnya pemilihan presiden, pemilihan rektor akan
menentukan arah kebijakan dan secara tidak langsung juga nasib
orang-orang yang dipimpin. Namun beberapa kalangan justru
dibuat kecewa dengan sistem yang diterapkan dalam pemilihan
rektor belakangan. Sebabnya, rektor yang seharusnya mengepalai
seluruh civitas academica di universitas justru hanya dipilih oleh
segelintir orang saja, bahkan terkesan tidak transparan.
Memang sudah menjadi rahasia umum, politisasi dalam setiap
pemilihan pimpinan pasti terjadi. Namun setidaknya, dengan
melibatkan seluruh komponen dalam civitas academica akan
mengurangi dampak tersebut. Terlebih pengawasan di semua lini
masyarakat universitas akan dengan sendirinya terpenuhi lewat
pelibatan itu.Momen pemilihan rektor bisa jadi merupakan hal yang paling
diminati oleh mahasiswa maupun pegawai di sebuah universitas.