Majalah Kentingan Edisi 28 Tahun 2021

Page 45

Tren

Trend

Gambar: Ayu Meliana Sari

Predikat Kampus Hijau dan Tanggung Jawabnya

S

eiring berjalannya waktu, permasalahan sampah kian tampak di permukaan. Perlahan-lahan, manusia semakin sadar bahwa aktivitas hariannya memicu produksi sampah yang tidak sedikit jumlahnya. Sampahsampah tersebut dihasilkan dari mana saja, tidak terkecuali instansi pendidikan. UNS sebagai salah satu penyandang kampus hijau sudah melakukan pemilahan sampah organik dan anorganik. Selain itu, UNS juga membuat pupuk dari hasil pemilahan sampah organik. Namun, hanya sedikit mahasiswa yang mengetahui apakah pemilahan tersebut hanya dilakukan di tempat sampah lingkungan UNS atau juga di pembuangan akhir. Se-

Oleh: Andriana Sulistiyowati

bab, yang kita ketahui, di pembuangan akhir ujung-ujung nya segala jenis sampah akan disatukan. Adanya pemilahan sampah sebenarnya cukup efektif karena secara tidak langsung masyarakat kampus sudah membantu memilih jenis sampah yang dibutuhkan dalam pembuatan pupuk kompos. Selain itu, sampah anorganik yang dipisahkan akan memiliki nilai jual yang lebih tinggi karena mempermudah dalam pengolahan daur ulang. Menurut UI GreenMetric, UNS berada di peringkat ketujuh sebagai kampus hijau se-Indonesia. Tingkat ini menunjukkan bahwa sebenarnya UNS memiliki lingkungan yang bersih dan

nyaman serta gedung yang hemat energi. Dengan demikian, UNS dapat disebut sebagai kampus ramah lingkungan. Ramah lingkungan memiliki arti yang sangat luas, baik dari produksi sampah, tanaman, penggunaan energi, maupun sumber daya manusianya. Intinya, kampus ramah lingkungan harus memberikan dampak yang baik bagi lingkungan sekitar. Dalam hal ini, UNS diuntungkan dengan memiliki lahan yang luas se hingga bisa menciptakan hutan di kampusnya. Beraneka jenis tanaman pun dapat hidup subur di lingkungan UNS. Masalah yang selalu hangat diperbincangkan baik di lingkungan Universitas Sebelas Maret maupun

KENTINGAN XXVIII 2021

45


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.