OASE - Editorial Class 2020

Page 12

OPINI

Problematika Pendidikan di Indonesia Oleh: Fadil Aditya Ilustrasi: Fauzia

I

ndonesia merupakan negara yang kaya akan suku, ragam budaya, serta sumber daya alam dengan segala flora dan fauna. Indonesia mempunyai kekayaan alam yang sangat melimpah, tetapi tidak mempunyai kemampuan untuk memanfaatkannya. Kekayaan tersebut seharusnya dapat membuat negara Indonesia menjadi negara yang adidaya, namun negara Indonesia mempunyai masyarakat yang masih belum menyadari akan kekayaan alamnya. Ini disebabkan kurangnya pemahaman masyarakat mengenai bagaimana mengolah kekayaan yang dimiliki Indonesia. Pendidikan merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi hal tersebut. Pendidikan sangat penting dalam upaya mengembangkan sumber daya manusia, karena pengetahuan akan diperoleh melalui pendidikan. Pembangunan pondasi bangsa yang maju tentu merupakan cita-cita yang ingin dicapai oleh setiap negara di dunia. Sudah menjadi rahasia umum bahwa maju atau tidaknya suatu negara

12

dipengaruhi oleh faktor pendidikan. Begitu pentingnya pendidikan dalam membangun SDM Indonesia, kualitas suatu bangsa dapat diukur apakah bangsa itu maju atau mundur, karna seperti diketahui bahwa suatu pendidikan tentunya akan mencetak sumber daya manusia yang berkualitas baik dari segi spritual, intelegensi dan skill. Meski merupakan hal yang wajib, namun pendidikan di Indonesia bisa dikatakan masih di bawah rata-rata. Hal ini dilihat pada data yang dikeluarkan oleh Programme for International Student Assessment (PISA) pada 3/12/2019 di Paris. Pendidikan Indonesia berada pada peringkat ke-72 dari 77 negara yang didata. Artinya Indonesia berada pada peringkat enam terbawah, jauh dibawah Malaysia dan Brunei. Pada data yang di keluarkan PISA, peta negara Indonesia diberi warna merah, yang artinya di bawah rata rata. Warna merah tersebut merujuk pada bidang membaca, matematika, dan sains.

OASE Membuka Mata, Mencari Makna


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.