4 minute read

1. Perkunjungan kepada yang Sakit

Next Article
12.Kelahiran Yesus

12.Kelahiran Yesus

1

PERKUNJUNGAN KEPADA YANG SAKIT

Advertisement

Yakobus 5:12-20

Ayat Hafalan:

Saudaraku yang kekasih, aku berdoa, semoga engkau baik-baik dan sehat-sehat saja dalam segala sesuatu, sama seperti jiwamu baik-baik saja.

(3 Yohanes 1:2)

Tujuan Pelajaran ...............................

Mendampingi murid untuk mendapatkan pengertian tentang pentingnya berkunjung dan berdoa bagi yang sakit.

Kompetensi Belajar

Murid memahami tentang pentingnya berkunjung dan berdoa bagi yang sakit.

Indikator Belajar

1. Murid dapat menjelaskan pentingnya berdoa saat sakit atau menderita. 2. Murid dapat menjelaskan pentingnya kunjungan. 3. Murid dapat menjelaskan dampak kunjungan dan doa bagi si sakit, serta metode kunjungan alternatif dalam masa pandemi ini.

Persiapan Mengajar

1. Bacalah Tujuan Pelajaran yang berada dalam ranah kognitif. 2. Guru harus memahami bahwa untuk mencapai Tujuan Pelajaran maka guru harus menyampaikan isi pelajaran dengan jelas dan pada bagian Pencapaian Belajar harus dilakukan para murid dengan seksama. 3. Alangkah baiknya untuk mempelajari Buku Guru dan Buku Murid seminggu sebelum mengajar agar Anda menguasai materi pelajaran. 4. Siapkanlah foto-foto pribadi atau gambar-gambar dari internet tentang kegiatan mengunjungi orang sakit baik di rumah maupun di rumah sakit sebagai alat peraga pelajaran. 5. Pelajari Nyanyian Pujian # 286 “Adakanlah Waktu” atau lagu lain yang sesuai tema untuk dinyanyikan bersama para murid di kelas.

Penjelasan Nas: Yakobus 5:12-20

Surat Yakobus ini ditulis oleh Yakobus, saudara Yesus yang juga adalah pemimpin jemaat di Yerusalem. Surat ini pada mulanya ditulis kepada orang Kristen Yahudi yang tinggal di luar Palestina. Kemungkinan para penerima surat ini adalah orang-orang yang bertobat di Yerusalem pada masa sekitar Pentakosta dan setelah Stefanus mati syahid, yang kemudian terserak oleh penganiayaan (Kisah Para Rasul 8:1). Surat ini termasuk surat-surat umum karena tidak dimaksudkan untuk satu jemaat lokal.

Surat ini menguatkan jemaat yang menghadapi banyak pencobaan. Surat ini juga menekankan mengenai tindakan hidup praktis yang terwujud dari iman yang sejati. Yakobus pasal 5 khususnya ayat 13-20 memuat petunjuk praktis perwujudan iman dalam kehidupan bergereja. Secara umum ada 4 tindakan praktis sebagai perwujudan iman dalam kehidupan bergereja, yaitu: a. Jika ada yang menderita, maka diperlukan pelayanan doa (ayat 13). b. Jika ada yang bergembira, maka jemaat yang lain juga turut bergembira (ayat 14). c. Jika ada yang sakit hendaklah memanggil penatua jemaat untuk mendoakan dan mengolesi minyak kepada si sakit (ayat 14). Penafsiran mengenai tindakan

‘mengoleskan minyak’ mengarah pada 2 kemungkinan yaitu pengolesan minyak sebagai media menyatakan iman kepada Tuhan, dan tindakan praktis kesehatan. d. Jika ada yang menyimpang dari kebenaran, diperlukan pelayanan untuk membuatnya berbalik

Khusus dalam pelayanan bagi orang sakit, terdapat 2 hal yang penting, yaitu doa orang yang dibenarkan oleh Allah memiliki kekuatan yang dahsyat (ayat 1618). Selanjutnya adalah ada keadaan sakit yang terjadi sebagai akibat dosa (ayat 15), solusi dari permasalahan ini adalah saling mengaku dosa (ayat 16). Jika ditarik kepada penerapan pada pelayanan kunjungan maka sangat penting bagi seorang pelayan untuk memperkuat pelayanan doa dan membimbing seseorang berbalik dari dosa.

Saat Mengajar

1. Sambutlah setiap murid dengan ramah dan sukacita 2. Tanyakan keadaan mereka secara umum, berkenaan dengan kondisi kesehatan mereka sebagai murid kelas dewasa senior. 3. Ajaklah para murid menyanyikan Nyanyian Pujian # 286 “Adakanlah Waktu” ayat 1 dan 2 saja. 4. Pimpinlah atau minta seorang murid memimpin doa pembukaan 5. Perlihatkanlah foto-foto atau gambar-gambar yang telah Anda siapkan sebagai alat peraga di bagian Pendahuluan untuk memberi pandangan sekilas tentang materi yang akan dipelajari bersama. 6. Jelaskan pokok-pokok Pelajaran 1 ini dengan tetap memperhatikan suasana kelas.

A. Bagian 1: Sakit Versus Doa (13) • Tekankan pentingnya doa dalam hidup mereka sehingga menjadikan doa sebagai suatu langkah pertama dalam setiap situasi dan kondisi yang mereka hadapi.

B. Bagian 2: Pentingnya Berkunjung (14) • Tekankan manfaat berkunjung bagi yang mengunjungi, terutama bagi yang dikunjungi. Mintalah para murid untuk mengusulkan beberapa manfaat dari kunjungan berdasarkan pengetahuan mereka. Catatlah untuk menambah wawasan para murid khususnya dalam menjawab Pencapaian Belajar.

C. Bagian 3: Pentingnya Mendoakan dan Mengunjungi Si Sakit (15-16) • Tekankan manfaat kunjungan yang disertai dengan tindakan berdoa bagi orang yang sakit, sehingga kunjungan membawa dampak yang baik bagi si sakit. Anda dapat menghubungkannya dengan bagian Pendahuluan dengan meminta saran-saran para murid tentang perbuatan yang tidak boleh dilakukan saat berkunjung agar kunjungan tidak memperburuk

keadaan si sakit. 7. Sampaikanlah Kesimpulan sesuai yang ada di Buku Murid. 8. Dengan penuh kesabaran bimbinglah para murid untuk membaca atau menghafal ayat hafalan. Mungkin ada tantangan tersendiri bagi murid Dewasa Senior untuk menghafal ayat.

Pencapaian Belajar

Setelah menjelaskan semuanya, maka bagian Pencapaian Belajar adalah bagian yang penting untuk mengukur tercapai tidaknya Indikator Belajar.

1. Tugas: Jelaskan dengan kalimat Anda sendiri tentang pentingnya doa saat kita sedang sakit! • Anda sebagai Guru akan mendampingi para murid agar mereka dapat menjelaskan secara singkat dengan gaya bahasa mereka sendiri, tentang pentingnya berdoa saat mereka sedang sakit atau menderita sesuai dengan penjelasan bagian pertama Pelajaran 1. 2. Tugas: Ceritakan kepada kelas tentang pengalaman Anda berkenaan dengan pentingnya kunjungan! • Anda sebagai Guru akan mendampingi para murid untuk menceritakan pentingnya kunjungan berdasarkan pelajaran hari ini ataupun pengalaman mereka pribadi saat dikunjungi atau mengunjungi. 3. Tugas: Diskusikan dengan kelas pentingnya kunjungan dan doa bagi temanteman yang sakit, dampak positif kunjungan dan doa bagi orang yang dikunjungi, dan metode kunjungan alternatif di masa pandemi ini ! • Beri kesempatan murid-murid untuk mendiskusikan pentingnya berkunjung dan berdoa bagi teman-teman yang sakit, juga dampak positifnya bagi yang dikunjungi dan macam kunjungan alternatif yang dapat dilakukan dalam masa pandemi Covid-19 ini. Salah satu alternatif kunjungan adalah secara daring (online).

Pendalaman

Ingatkan para murid untuk membaca Alkitab sesuai dengan daftar Bacaan Alkitab dalam Minggu ini yang terdapat di Buku Murid, untuk mempersiapkan mereka mengikuti Pelajaran selanjutnya.

Penutup

1. Minta para murid mengumpulkan persembahan. 2. Ajaklah murid menyanyikan lagu tentang kuasa doa. 3. Pimpinlah Doa Penutup dengan bersyukur atas pelajaran hari ini dan mendoakan para murid atau orang-orang sakit yang membutuhkan dukungan doa dari kelas

Dewasa Senior ini.

This article is from: