Foto: Yuniar Purnomo/Kompersh KPH Surakarta
envirorimba
Di Gunung Lawu, Kicau Burung Akan Tetap Terdengar
Kepedulian terhadap lingkungan dan keseimbangan alam terus digelorakan insaninsan Perhutani. Semangat dan upaya menjaga keseimbangan alam itulah yang terlihat saat Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Surakarta bersama stakeholders setempat melakukan pelepasliaran burung-burung ke habitatnya di Gunung Lawu. Hal itu dilakukan sebagai bagian dari upaya mereka untuk menjaga keseimbangan ekosistem agar mereka dapat berkembang biak di alam liar khususnya hutan.
P
elepasliaran burung-burung itu dilakukan Perhutani KPH Surakarta bersama para stakeholder di lokasi wisata Sakura Hills dan Lawu Camp Park, Minggu, 13 September 2020. Lokasi pelepasliaran burungburung itu termasuk wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Blumbang, Bagian Kesatuan
88 DUTA Rimba
Pemangkuan Hutan (BKPH) Lawu Utara, KPH Surakarta. Secara administratif, lokasi itu termasuk wilayah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Acara melepasliarkan burung itu dihadiri sejumlah tokoh. Di antaranya adalah Administratur Perhutani KPH Surakarta, Sugi Purwanta; Kapolres Karanganyar, Leganek
Mawardi; Kapolsek Tawangmangu, Ismugiyanto; Danramil Tawangmangu, Heru; Danramil Tawangmangu, Heru N; Camat Tawangmangu, Rusdianto; Asper BKPH Lawu Utara, Widodo; Perwakilan SC 234 Regwil Surakarta; Perwakilan Divisi 87; dan para relawan. Tujuan kegiatan pelepasliaran burung tersebut adalah untuk menjaga keseimbangan ekosistem agar burung-burung itu dapat berkembang biak di alam liar, khususnya hutan. Menanggapi acara tersebut, Administratur Perhutani KPH Surakarta, Sugi Purwanta, menjelaskan, Perhutani bersama jajaran Polri, TNI, elemen masyarakat, serta relawan, melaksanakan kegiatan tersebut sebagai wujud kebersamaan dalam melestarikan lingkungan, supaya memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat sekitarnya. Sedangkan Kapolres Karanganyar, Leganek Mawardi, menyatakan, burung-burung yang mereka lepasliarkan di hari itu diharapkan dapat terus hidup dan berkembang biak, sehingga kelangsungannya dapat terus terjaga dengan baik. “Berbagai jenis burung itu kita lepas agar di alam liar dapat tumbuh dan berkembang. Ini merupakan
NO. 86 • TH. 14 • september - oktober • 2020